1 minute read

Desa Wisata Pulesari

Google Maps Photo: Desa Wisata Pulesari

Desa Wisata Pulesari atau yang biasa disingkat sebagai "Dewi Pule" merupakan suatu kawasan yang terkenal sebagai penghasil salak pondoh. Kawasan seluas 2,5 ha ini menawarkan banyak kegiatan yang antara lain kegiatan tracking Kali Bedog, pemancingan ikan, agrowisata salak, outbond, dan home stay. Suasana pedesaan yang asri merupakan daya tarik utama dari Dewi Pule.

Advertisement

Buah salak sebagai produksi utama kawasan juga menjadikan wilayah Desa Wisata Pulesari sebagai pusat informasi salak, ditandai dengan didirikannya Museum Salak yang diberi nama Museum Salak “Dewi Pule” . Meskipun masih sederhana, Museum Salak "Dewi Pule" memberikan informasi yang cukup lengkap. Informasi yang didapatkan berupa peralatan petani salak, jenis salak, hama tanaman salak yang digunakan, hasil olahan, dan kerajinan salak serta layanan informasi.

Di samping itu, terdapat juga kegiatan budaya dan seni yang dapat dinikmati apabila berkunjung di Desa Wisata Pulesari seperti Upacara Adat Merdi Bumi dan Sadranan.

Kegiatan di sekitar Sungai Bedog

Sungai Bedog sering kali dijadikan wahana outbond karena adanya jembatan goyang, titihan bambu, vertikal web, gubug hujan, tangga air, susup ban, spider web, dan air terjun. Di samping itu, Sungai Bedog juga memiliki keindahan alam dengan gemericik air sehingga sering digunakan dalam acara susur sungai.

Upacara Adat Merti Bumi

Upacara Adat Merti Bumi di Dusun Pulesari termasuk ke dalam serangkaian kegiatan adat Pager Bumi yang dilaksanakan pada setiap hari Rabu terakhir bulan Sapar. Upacara ini dilakukan sebagai bentuk ucapan rasa syukur dan permohonan agar selamat di dunia.

Sadranan

Sadranan atau Nyadran adalah upacara yang dilakukan sebelum bulan puasa. Kata "sadran" berarti ziarah kubur sehingga upacara dilakukan dengan membersihkan makam, tabur bunga, malam tirakatan, pembacaan al-Qur'an dan diakhiri dengan bancakan. Pada tradisi ini, masyarakat menjadi penyelenggara tradisi dan penyaji sesaji.

Foto: https://jogjaonstage.com/desa-wisata-pulesari-sleman/

Foto:https://www.kaliurang.indonesiatourism.com/merti _bumi _cere mony.html

Foto: https://jogja.tribunnews.com/2019/10/02/kampungsurocolo-gelar-upacara-adat-merti-bumi

This article is from: