1 minute read

Alun-Alun Madiun

Next Article
Wana Wisata Grape

Wana Wisata Grape

Alun - Alun Kota Madiun

Alun-Alun Kota Madiun merupakan tempat yang menarik dikunjungi di pusat kota Madiun. Alun Alun ini berfungsi utama sebagai lokasi upacara, berolahraga, bersantai, berkumpul, hingga menyelenggarakan acara seperti bazzar dan panggung hiburan.

Advertisement

Lokasi Alun-Alun Kota Madiun berada di pusat kota Madiun yang dikelilingi beberapa bangunan diantaranya Masjid Agung Madiun di sebelah barat, bangunan pertokoan di sebelah selatan, bangunan Presiden Plasa di sebelah timur, dan kantor pemerintahan serta bekas Bioskop Arjuna di sebelah utara. Petunjuk arah menuju tempat ini saat memasuki Kota Madiun cukup mudah dengan berpatok pada arah menuju kantor pemerintahan dan Alun-Alun. Area parkir menggunakan badan jalan yang kadang menyebabkan kemacetan kecil di sekitarnya.

Pedagang di sekeliling Alun-Alun Kota Madiun cukup banyak dan menyediakan menu makanan yang beragam. Sebut saja batagor, tahu petis, pentol, sate ayam, bakso ayam, mie ayam, ronde, dan beraneka minuman. Harga yang ditawarkan cukup terjangkau untuk segenap lapisan masyarakat di sekitar Madiun.

Pengunjung Alun-Alun Kota Madiun mulai ramai ketika hari menjelang sore hari hingga malam hari. Kawasan ini menjadi salah satu tempat berkumpul atau nongkrong favorit bagi anak muda di sekitar Kota Madiun. Pembenahan kawasan alun-alun cukup berhasil memberikan wajah baru bagi Alun-Alun Kota Madiun.

59

60

61

This article is from: