3 minute read

PERBEDAAN ARTIKEL ILMIAH DAN

Artikel Non Ilmiah

Jasa Penulisan Artikel Ilmiah Tegal

Advertisement

Sudah tak asing bukan bila mendengar istilah artikel ilmiah?

Artikel ilmiah memiliki peran yang penting bagi dosen, peneliti, mahasiswa bahkan guru.

Mari kenali lebih dalam mengenai artikel ilmiah, simak penjelasannya berikut ini

Artikel Ilmiah adalah

Artikel Ilmiah Artikel ilmiah merupakan salah satu jenis artikel dari banyaknya jenis artikel lainnya Artikel ilmiah ini berperan penting dalam pempublishan sebuah karya hasil penelitian yang dilakukan oleh seorang peneliti.

Pengertian dari artikel sendiri menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah Suatu karya tulis lengkap, misalnya laporan berita atau esai dalam majalah, surat kabar dan sebagainya

Sedangkan arti dari istilah ilmiah adalah ilmu pengetahuan; memenuhi syarat atau kaidah ilmu pengetahuan.

Jadi arti dari artikel ilmiah adalah sebuah karya tulis lengkap yang didalamnya berisikan ilmu pengetahuan dan memenuhi syarat kaidah ilmu pengetahuan

Pengertian dari artikel ilmiah juga dapat dilihat dari beberapa pendapat para Ahli Sebagai berikut

Menurut Suyitno (2011: 91)

Artikel ilmiah adalah karya tulis yang dirancang untuk dimuat dalam jurnal atau buku kumpulan artikel, ditulis dengan tata cara ilmiah disesuaikan dengan konvensi ilmiah yang berlaku

Menurut Brotowidjoyo (2002: 9)

Artikel ilmiah dapat didefinisikan sebagai penelitian karya ilmiah yang diperpendek atau diperingkas penyajiannya. Peserta didik dapat membuat artikel ilmiah kalau dia sudah melakukan atau memiliki penelitian karya ilmiah

Artikel ilmiah itu bisa dibuat dari hasil penelitian lapangan atau laboratorium termasuk bengkel kerja

Nah itu dia pengertian dari artikel ilmiah, sekarang mari kita lanjutkan pembahasan kita. Selanjutnya kita akan membahas mengenai tujuan dari artikel ilmiah

Tujuan dari Artikel Ilmiah

Tentunya dalam penulisan dan pempublishan artikel ilmiah, seorang penulis memiliki tujuan. Kebanyakan tujuan dari penulisan sebuah artikel ilmiah adalah untuk menyampaikan gagasan, ide yang berdasarkan fakta serta dapat dipertanggung jawabkan guna meyakinkan pembaca, mendidik, dan juga untuk dijadikan sebagai solusi dari suatu masalah

Itu merupakan salah satu tujuan dari artikel ilmiah, berikut ini beberapa tujuan dari dibuatnya artikel ilmiah

1 Untuk mengembangkan penelitian lama dengan harapan dapat menghasilkan penelitian baru

2 Untuk menginformasikan, menganalisis dan membujuk hingga memungkinkan pembaca terlibat secara kritis dalam topik ilmiah

3. Untuk memperluas wawasan penulis dan pembaca

4 Untuk melatih keterampilan dasar dalam melakukan penelitian hingga terciptanya ilmu pengetahuan baru

5 Untuk sarana transformasi pengetahuan antar sekolah dan masyarakat

Perbedaan Artikel Ilmiah dan Artikel Non Ilmiah

Artikel ilmiah merupakan bagian dari karya ilmiah atau bisa dibilang artikel ilmiah dan karya ilmiah adalah dua hal yang sama hanya penyebutannya saja yang berbeda.

Pada jenisnya artikel dibagi menjadi dua yaitu artikel ilmiah dan artikel non ilmiah Dari kedua jenis artikel tersebut tentu keduanya memiliki karakteristik tersendiri yang menjadi pembeda antara keduanya.

Dari segi penamaannya saja kita sudah dapat menyimpulkan bahwa artikel ilmiah berbeda dengan artikel non ilmiah

Sebelum masuk kedalam materi perbedaan antara artikel ilmiah dan artikel non ilmiah, mari ketahui terdahulu mengenai pengertian dari artikel non ilmiah.

Artikel non ilmiah merupakan sebuah artikel yang berisikan fakta pribadi bukan fakta umum yang diambil dari kehidupan sehari-hari bersifat subjektif, biasanya menggunakan bahasa sehari-hari bukan bahasa baku

Biasanya artikel non ilmiah ini ditulis sesuai dengan pendapat pribadi. Walaupun begitu untuk penulisan artikel non ilmiah harus tetap mematuhi tata cara penulisan artikel yang berlaku pada umumnya

Setelah mengetahui pengertian dari artikel non ilmiah, mari kita simak perbedaan dari artikel ilmiah dan artikel non ilmiah

1. JIka artikel ilmiah disusun secara sistematis maka artikel non ilmiah tidak disusun secara sistematis karena lebih mencari keuntungan untuk pribadi

2 Pada artikel ilmiah merupakan sebuah hasil penelitian yang dilakukan dan tersaji dalam bentuk data yang bersifat faktual objektif yakni harus ada kesesuaian antara fakta dan objek dari yang diteliti dan isi dalam artikel ilmiah dapat dipertanggungjawabkan

Selain itu juga bersifat metodis artinya dalam pembahasan masalah menggunakan metode tertentu

Sedangkan pada artikel non ilmiah lebih bersifat emotif yaitu kemewahan yang lebih menonjol, sedikit informasi dan lebih memilih untuk mencari keuntungan sendiri menggurui, menyampaikan penilaian tanpa bukti dan lebih sering mempersuasif pembaca

3. Bahasa yang dipakai atau digunakan dalam penulisan artikel ilmiah menggunakan bahasa ilmiah dan sesuai dengan kode etik penulisan ilmiah

Sedangkan pada artikel non ilmiah seringkali menggunakan bahasa yang dilebih-lebihkan atau gaya bahasa hiperbola

Jasa Penulisan Artikel Ilmiah Tegal

Menulis sebuah artikel ilmiah itu bisa dibilang mudah-mudah namun sulit Sudah banyak orang yang mencoba namun terkadang hasilnya kurang memuaskan

Jasa penulisan artikel ilmiah akan membantu Anda dan memfasilitasi artikel ilmiah Anda menjadi artikel ilmiah yang profesional dan berkualitas.

Tak perlu khawatir layanan kami sudah terpercaya dan selalu mengutamakan kepuasan dari pelanggan Kami

Langsung saja klik di bawah ini

INFO SELENGKAPNYA

Kesimpulan

Artikel ilmiah dan artikel non ilmiah merupakan 2 jenis artikel yang berbeda Artikel ilmiah memiliki karakteristik tersendiri yang membedakannya dengan artikel non ilmiah begitu pun sebaliknya.

This article is from: