Harian Surya Edisi Cetak 24 April 2009

Page 12

C M Y K

HARIAN SURYA

PAGE 10

SEKS SEHAT KELAHIRAN LANCAR

10

Beberapa perempuan hamil cenderung menjauhi hubungan seksual menjelang harihari kelahiran. Padahal kehidupan seks yang sehat selama kehamilan terbukti memudahkan proses kelahiran. Sehingga sang ibu bisa melahirkan secara normal, tanpa bantuan obat-obatan.

SURYA, JUMAT, 24 APRIL 2009

Ganti Kamper dengan Kayu Manis BAU apek adalah penyakit baju yang terlalu lama disimpan di dalam lemari. Kita biasa mengatasinya dengan kamper yang sekaligus berfungsi mengusir ngengat. Namun, tahukan Anda bahwa kamper berbahaya bagi kita? Badan Perlingoogle dungan Lingkungan (EPA) AS menggolongkan kamper sebagai pestisida karena mengandung naphthalene atau paradichlorobenzene. Menurut EPA, terpapar kedua zat itu dalam waktu singkat saja bisa menyebabkan mual, pusing, muntah-muntah, serta iritasi. Dalam jangka panjang, bahkan bisa memicu katarak dan kerusakan hati serta syaraf. Sebenarnya kita bisa menggunakan bahan-bahan alami untuk mengusir ngengat. Misalnya cengkeh, daun rosemary segar, eukaliptus, lavender, atau kayu manis. Tempatkan bahan-bahan itu dalam kantong kain berpori-pori besar lalu gantung di sela-sela baju. Baunya akan lebih enak dibandingkan kamper. ■ tdg/kis

Fashion at The Bank Perpaduan budaya selalu melahirkan sesuatu yang indah. Seperti busana muslim karya Heidi Wong yang memadukan unsur budaya Indonesia dengan China.

RANGKAIAN karya terbaru alumnus Lasalle College International itu ditampilkan dalam peragaan busana bertajuk Batik in Shanghai. Menambah keunikan karyanya, Heidi menghelat fashion show ini di tengah aktivitas perbankan di Bank Permata, Jl Panglima Sudirman, Surabaya, Kamis (23/4). Secara keseluruhan, Heidi menampilkan 15 rancangan. Lima di antaranya merupakan karya terbaru yang memadukan keindahan batik khas Indonesia dengan busana ala China. “Lima belas rancangan ini seluruhnya berbahan batik karena terkait momen Hari Kartini,” tutur perancang berusia 17 tahun itu. Khusus untuk lima rancangan terbaru, Heidi memang ingin memadukan unsur tiga budaya berbeda jadi satu, sebagai bukti jika itu bisa dilebur dalam sebuah busana. Dia melihat, hasil perpaduan itu sangat menarik dan menimbulkan citarasa berbeda. “Lima busana terbaru saya ini masing-masing memakai warna dominan hijau, ungu,

pink, biru dan putih. Untuk warna hijau, ungu, dan pink adalah busana muslim,” tandas Heidi. Selalu menggunakan bahan tradisional merupakan salah satu obsesi Heidi setelah ia memutuskan berkecimpung di dunia mode. Selain batik, untuk koleksi busana muslim ini dia memilih kain songket yang berwarna ngejreng serta tenun ikat khas Bali. “Saya membuat busana muslim, karena bagi saya busana ini tetap menarik untuk dipadu. Saya juga terinspirasi, karena ada juga sanak keluarga yang muslim,” tutur gadis kelahiran Oktober 1991 ini. Pengaruh China dimasukkan remaja bernama lengkap Heidiani Wijono ini dalam gaun bergaya cheongsam dengan kerah berdiri yang menutupi leher. Gaya ini semakin serasi karena busananya dibuat gaun terusan selutut. Untuk menambah keserasian, atasan juga dipadu gaun polos dari thai silk berwarna keemasan. “Ciri khas China juga saya tampilkan pada potongan tangan di lengan yang dibuat miring. Ini menambah keeksotisan, apalagi warna-warna saya buat lebih cerah atau ngejreng,” kata cewek berambut pirang ini. Khusus untuk busana muslim warna pink, Heidi juga lebih berani

berkreasi. Untuk bagian bawah blus panjang itu dia teknik drape (setelah dipola langsung dijahit). Sementara untuk atasan, dia juga membuat pola rancang seperti bangunan minimalis, yakni pola asimetris. “Kalau dilihat, busana antara tubuh bagian kanan dan kiri memang dibuat tak seimbang. Tetapi ini yang membuat tampilan lebih menarik,” paparnya. Sedangkan untuk dua busana bagi kaum pria, pola dan bahan yang dipakai juga sama dengan busana muslim. Untuk membedakan Heidi menambahkan rompi berukuran lebih panjang dari biasanya untuk menambah kesan elegan. “Untuk rompi saya menggunakan tenun ikat Bali,” tegasnya. Upaya Heidi untuk memadukan unsur budaya Indonesia dan China memang patut dihargai. Sayangnya, perancang belia ini justru memadukan busana muslim itu dengan legging yang terlalu menonjolkan lekuk tubuh bagian bawah. Ditemui secara terpisah, Marketing & Promotion Coordinator Lasalle College International, Yuvit Ikhwanul Shafa menilai Heidi sebagai perancang muda berbakat. Ini tampak dari rancangan yang tetap cantik, meski tiga budaya digabung jadi satu. “Ini memang lebih spesifik ke busana muslim. Dari persepsi, busana muslim sulit dipadu dan kuno. Namun bagi Heidi, busana muslim ini bisa muncul lebih modern dengan tetap menampilkan ciri khas lokal dan oriental,” pungkasnya. ■ sda

surya/ahmad zaimul haq

SEMINAR IKHLAS - Erbe Sentanu berdialog dengan peserta seminar The Science and Miracle of Zona Ikhlas di Gramedia Expo, Surabaya, Kamis (23/4).

Hati Ikhlas, Kemudahan Hidup Tercapai SANGAT mudah mengatakan ‘ikhlas saja, semua kemudahan akan datang lagi dalam hidupmu’ kepada orang lain yang tengah menemui kesulitan dalam hidup. Namun, apa itu ikhlas dan bagaimana memprosesnya supaya kemudahan itu muncul? Erbe Sentanu, penulis buku Quantum Ikhlas: The Power of Positive Feeling (2007), memaparkannya dalam buku keduanya The Science and Miracle of Zona Ikhlas (2009). Bahwa ikhlas bukan hal baru atau sesuatu yang sulit. Ikhlas sudah menjadi fitrah manusia, termasuk bayi yang baru lahir. “Semua peran untuk menunjang diri berserah diri atau nerimo ada dalam diri kita, rumah, dan bumi. Manusia kurang memperhatikannya belakangan ini,” ucap Erbe pada seminar dan bedah buku The Science and Miracle of Zona Ikhlas di Exhibition Hall Gramedia Expo Surabaya, Kamis (23/4). Bukankah falsafah hidup ikhlas, nerimo, dan syukur merupakan akar budaya leluhur bangsa Indonesia? Namun, banyak yang masih enggan menerima bahwa hati yang lembut dan ikhlas memiliki kekuatan lebih besar dibanding hati yang ngotot. Padahal keikhlasan sangat diperlukan manusia modern, ketika persaingan untuk bertahan hidup terjadi. Terutama dalam pekerjaan hingga muncul kompetisi. Sayangnya, sikap ikhlas yang lebih lembut dan kolaboratif sering dianggap tidak menguntungkan untuk dikembangkan. “Padahal sikap ikhlas justru membuat orang secara alami memiliki kekuatan,” ucap Erbe. Sadar atau tidak menjadikan ikhlas sebagai strategi hidup senantiasa membuatnya diliputi kedamaian, kebahagiaan, kesuksesan, dan kemuliaan. Ini terjadi karena ketika seseorang ikhlas berserah diri sesungguhnya ia sedang menyelaraskan pikiran dan perasaannya dengan kehendak Ilahi. Proses ini menghasilkan kolaborasi niat yang luar biasa pada level kuantum di zona ikhlas. Saat itu terjadi, kemudahan dari Tuhan berupa keajaiban sering kali hadir dengan sendirinya. Erbe mencontohkan hal itu pada pengalaman seorang leTIPE EMERALD - T.54/120 laki yang sudah menjual burung selama 15 tahun. Dia senantiasa menenangkan diri, bertindak sabar, dan nerimo. Entah dari mana datangnya, pembeli selalu datang dan rezeki dia terima. Anak dapat sekolah dan istri bisa memasak setiap hari. “Bunyi ikhlas itu sendiri ada di dada bukan di kepala. Kenali suara di hati, apa maunya,” kata Erbe pada seminar yang digelar secara roadshow di 15 kota ini. Keikhlasan mampu menghasilkan kemudahan bila keterampilan jiwa ini diaplikasikan dalam kehidupan nyata. Buku Zona Ikhlas yang dicetak Elex Media Komputindo ini sudah diluncurkan serentak pada 23 Maret 2009 lalu. Buku setebal 568 Unit Terbatas halaman ini dicetak full colour dan sampul hard cover diberi harga Rp 199.800. SeSales mentara itu, buku Quantum 4002, 7063 7688, 7829 1908 Contact 7072 Ikhlas juga sudah ditulis 7153 4429, 7250 1166, 7196 6743 dalam huruf Braille oleh Ya6038 9287, 0881 3500 571 yasan Mitra Netra pada awal 2008. ■ ida

90

foto-foto: surya/sugiharto

DUA PERMATA

Pengembang : PT BARENG MAKMUR Kantor Pemasaran : Jl. Raya Sidomulyo No. 9 Jrebeng Krian - Sidoarjo

70961119 / 70960486

Tersedia Type :

28/66, 36/72, 38/90 Jarak tempuh : + 35menit dari Tg. Pahlawan + 40menit dari Tj. Perak + 20menit dari M.J. Sungkono + 15menit dari PTC + 20menit dari Bypass Krian + 20menit dari Kedurus Transportasi Umum : *Jmp - Benowo - Menganti *Ps. Turi - Osowilangun Benowo - Menganti *Joyoboyo - Menganti *Benowo - Menganti Uang Muka Diangsur 12x

C M Y K

HARIAN SURYA

PAGE 10


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.