Surya Edisi Cetak 19 Januari 2011

Page 3

Surabaya

RABU, 19 JANUARI 2011

Imlek, Lebih Pas Sajikan Kue Ikan Koi

surya/sugiharto

GELIAT IMLEK - Replika Naga mengisi Atrium Tunjungan Plasa III Surabaya, Selasa (18/1). Replika Naga ini dibuat untuk memeriahkan Tahun Baru Imlek yang tinggal beberapa hari lagi. Foto kanan: Hotel Sheraton Surabaya menghadirkan menu sticky fish cake karya chef Jiek Luo

SURABAYA-SURYA Untuk memanjakan lidah pengunjung yang akan merayakan Tahun Baru Imlek pada 3 Februari mendatang, Hotel Sheraton Surabaya meluncurkan menu spesial yang dipersiapkan khusus untuk menyambut tahun kelinci itu. Menu ini berupa sticky fish cake atau dalam bahasa China disebut nian nian yo yu. Kue berbentuk ikan koi ini didominasi warna merah dan putih. Tak ketinggalan, pihak Hotel Sheraton juga membuat kreasi kue berbentuk uang emas zaman China Kuno. “Kebudayaan China mengakui ikan koi adalah lambang keberuntungan dan kemakmuran. Untuk itulah kami menciptakan kue berbentuk ikan koi. Juga ada kreasi lain, kue berbentuk uang kuno,” tandas Etty Soraya, PR Manager Sheraton Hotel Surabaya, saat ditemui Lung Yuan Restaurant, Selasa (18/1) pagi. Menu kue ini dimaksudkan sebagai hantaran bagi keluarga, sanak saudara, maupun rekan bisnis. Dalam tradisi Imlek, ungkap Etty, tak sembarang kue bisa n KE HALAMAN 4

pembangunan double track makan korban

Warga Di-deadline Minggu

Kpd polsek kenjeran..Tlg jaga jl suramadu..Byk pengendara yg nglawan arus&tdk pakai helm pd sore hari kira2 jm 6 sore ke atas. +623178153521

►Demi Peningkatan Pendapatan PT KAI

yth bu walikota,sy mau usaha biar mandiri,untuk mengurangi pngangguran,tapi ta punya modal. klau bs yg lunak. trima ksh +623171226121

SURABAYA SURYA Pembangunan jalur kereta api (KA) di pantai utara (pantura) menjadi double track bakal memakan korban. Setidaknya di Surabaya ada sekitar 30 bangunan milik warga di kawasan Margomulyo yang harus dibongkar.

Buat bank jatim dana keridit usaha rakyat hanya bohong hanya dimanfaatkan orang2 besar ga mengenak usaha kecil alasan macam2. +623140059394 Yth.BP.KAPOLRES DAN DISHUB,KENAPA KALAU DARI JEMBATAN LAYANG WONOKROMO MEMUTAR TUJUAN KE RSAL,SEMUA MOBIL MEMUTAR LEWAT DEPAN BANK BNI WONOKROMO,DEPAN BANK ADA YG MINTA UANG/PUNGLI SECARA PAKSA,KALAU TIDAK DI BERI MARAH 2,MOHON YG TERLIBAT SPY DI TANGKAP,DAN TOLONG KPD DISHUB SPY DI BUATKAN JL.PUTARAN YG AMAN,TRIMS. +6282140640358 TOLONG KPD PIHAK YG BERWAJIB DI KAPAS MADYA ADA SABUNG AYAM(TARUHAN) MOHON DITINDAK TEGAS.TRIM +6285733012138 Tlng pemkot surabaya cek n kntrol kegiatan ekowisata di wonorejo rungkt krn kegiatan nya justru dpt mengancam ekosistem dan akses masyarakat ke muara dipts dipaksa naik perahu jalan dipagar. +6282138857541 Yth.Para Pejabat Negara sadarlah tggjwb anda thdp rakyat, dipercaya, pelindung, melayani rakyat bkn unt yg lain2 & PASTI dibayar oleh uang rakyat. Anda sbg pegawainya rakyat masak cm ber enak2an, korup dll..., tdk punya rasa malu sdgkan sbgian bsr yg mbayari anda pada miskin<aneh & nyata>. +6285749033878

surya/sudharma adi

segera dibongkar - Puluhan bangunan di tepi rel KA kawasan Margomulyo ini, Minggu (23/1) sudah harus dibongkar sendiri.

Humas PT KAI Daops VIII Surabaya, Sri Winarto mengutarakan, hingga 2010 lalu, pihaknya memang masih fokus pada pelayanan penumpang. Namun sekarang KA barang juga menjadi bidikan utama. ”Untuk 2011 ini, PT KAI mulai mengubah persentase pendapatan. Jika sebelumnya, 60 persen dari penumpang dan 40 persen dari barang, saat ini menjadi 60 persen barang dan 40 persen penumpang. Meski ada perubahan itu, namun pelayanan pada penumpang tetap utama kami,” tuturnya saat ditemui di kantornya, Selasa (18/1). Dijelaskan, mulai fokusnya pada angkutan KA barang harus juga ditunjang dengan banyaknya intensitas pemberangkatan atau kedatangan barang ke Surabaya. Hanya saja, kendalanya, jalur rel KA masih menggunakan single track. Berdasarkan hal itu, pengembangan rel double track pun digencarkan oleh PT KAI mulai 2011 ini dari Surabaya. ”Selain akan mengembangkan double track di selatan Surabaya, kami juga mengembangkan rel serupa di jalur utara,” terangnya. Sebelumnya, PT KAI juga akan merealisasikan pembangunan double track dari Surabaya Kota-Sepanjang, Sidoarjo, pada 2011 ini. Ketika proyek itu dimulai, PT KAI akan menggusur semua bangunan warga di jalur sepanjang 17 km. Sementara untuk jalur utara, rencananya double track n KE HALAMAN 4

Terpaksa Jualan Makanan dengan Rombong

Yth, Bp. Bupati SDA. Apkh P. Bupati sdh mngtahui bhw da PERDES yg mnytkn " Apabl mmbli rmh dwilyh SDA akn diknakn PUNGUTN / BIAYA untk KAS DESA, 2,5% dr hrg Beli Sertfkt S.H.M Apkh PERDES trsbt LEGAL/Sesuai dg PERDA SDA? Mhn pnjelasan Bpk. BUPATI SDA. +6285231411002

Peringatan bongkar sendiri oleh PT KAI Daops VIII Surabaya dengan batas waktu, Minggu (23/1), tetap dihadapi warga dengan tabah. Yanti (50), warga yang tinggal di dekat jalur rel itu menjelaskan, pihaknya telah empat tahun memanfaatkan lahan tersebut untuk rumah. Ia menempati bangunan itu karena meneruskan pemilik lama yang sudah pindah “Sebelum di sini, saya dan keluarga sempat tinggal di bangli tak jauh dari Margomulyo. Karena di tempat lama

tolong buat satpol PP dan perangkatnya,tolong daerah pasar tembok klo pagi penuh orang jualan yg mamakan separo jalan mhon d tertibkan,krna bkin ruwet dan pusing sopir yg lewat +6285218299299 Yth bpk bupti kab grsk kmi ats nama warga menganti mohon dan ingin alon2 menganti di fungsikan lagi sbagai sarana olah raga dan sarana bermain anak2 sbap skarang ini di gunakan sbagai warung remang2 dan sangat kotor skali. Trim bagi bpk bupati gresik yng sngat mulia +6282140321892

itu juga digusur, kami numpang usaha sementara di sini, hingga pemilik lama pindah,” katanya, Selasa (18/1). Ia mengutarakan, selama empat tahun di tepi rel, dirinya membuka usaha jualan makanan dan minuman. Warung Yati memang cukup ramai. Beberapa warga yang juga menempati bangunan di sekitar rel silih berganti memesan makanan atau sekadar nongkrong. Ia pun cukup sigap memasak dan melayani pesanan dari konsumen.

”Iya, saya jualan di sini hasilnya pun cukup lumayan,” tandasnya. Terkait rencana pembongkaran bangunan tepi rel, termasuk bangunan yang ditempati, ia mengakui, selama ini PT KAI belum pernah memberi woro-woro bahwa semua bangunan harus dibongkar. Apalagi, mengenai rencana pembongkaran untuk pembangunan double track di sepanjang rel KA Margomulyo. “Selama empat tahun saya di sini, memang baru kali ini ada rencana pe-

nertiban,” jelasnya. Adapun tentang rencana itu, ia dan warga lain mengaku jika pihaknya mau tak mau harus mengikuti ketentuan. Lantaran dirinya sadar lahan yang ditempati adalah milik PT KAI. Apalagi, luasan areal yang harus bersih paling tidak selebar 3 m sampai 6 m dari rel. Itu jelas akan memakan bangunan di sekitarnya, termasuk miliknya. ”Ini semua akan habis dibongkar. Makan KE HALAMAN 4

Pujasera Kartika Gagal Dikosongkan Bekerja Tuntas

C

ak Ono minta tolong Tole dicarikan pekerjaan. "Sudah sebulan ini aku nganggur Le, juragan beras itu memecatku," katanya. Kata Tole,"Kenapa dipecat." Cak Ono lalu bercerita,"Benar kan Le, kalau kerja itu harus tuntas. Nah, waktu juragan sakit, dia nyuruh ndak minta panggil dokter, tapi dukun. Lha, aku pikir, dukun biasanya suka kasih syarat-syarat, maka aku panggil orang yang bisa cari itu, terus syarat-syarat itu kan harus diolah, aku panggil tukang masak obat si dukun itu. Kalau syarat sudah lengkap, tapi juragan beras itu nggak sembuh dan mungkin meninggal, maka aku panggil juga tukang gali kuburan. Semuanya kumpul di rumah juragan, dan aku terus dipecat." n cak sur

SURABAYA - Surya Eksekusi Pujasera Kartika Jalan Diponegoro 56, Surabaya diwarnai kericuhan. Meski juru sita Pengadilan Negeri (PN) Surabaya Rupono berhasil membacakan berita acara eksekusi dan ratusan petugas kepolisian serta Satpol PP telah siap dengan kendaraan taktis (rantis) plus meriam air (water canon), namun proses pengosongannya ditunda. Itu terjadi karena ada perlawanan dari pihak termohon (pemilik Pujasera Kartika, Sally Paduliistri eks bos Sinar Fontana Fritz Erawan Tjandra Kusuma). Kejadiannya berawal saat

Farhat Abbas, kuasa hukum termohon, menginterupsi pembacaan berita acara. Namun, tak dihiraukan dan pembacaan tetap dilakukan sampai selesai. Suasana mulai panas ketika Sally Paduli terus berteriak agar eksekusi dibatalkan dan pintu pujasera digebrak-gebrak. Melihat kondisi itu, Kasat Binmas Polrestabes Surabaya AKBP Sri Setyo Rahayu menengahi. Mereka lalu sepakat membawa persoalan ini ke PN Surabaya. Pertemuan digelar di ruang ketua PN Surabaya Heru Pramono. Saat itu pihak pemohon (Bank Permata) diwakili konsultan

hukumnya Yulianto dan Tofan Hidayat. Sedangkan termohon Farhat Abbas dan Sally Paduli serta dua anaknya Yoseph dan Brian. Setelah satu jam pembicaraan, ketua PN memutuskan eksekusi ditunda. Sekretaris panitera M Ramli usai pertemuan mengatakan, alasan penundaan eksekusi karena pihak termohon akan menyerahkan sukarela objek sengketa. Tapi, masih menunggu terlebih dahulu salah satu perkara perdata masalah ini yang masih di ajukan kasasi MA. n KE HALAMAN 4

surya/sugiharto

EKSEKUSI - Petugas PN Surabaya mengosongkan sebuah bangunan milik Sally Paduli di Jl Kartini, Surabaya, Selasa (18/1).

Restoran Bernuansa Kapal Laut Hadir di Mal

Siaran JTFM dan Dengan Menu Seafood, Serasa Makan di Tengah Laut Rapendik Dihentikan Persaingan antara kafe dan restoran yang tersebar di Tunjungan Plaza (TP) Surabaya, membuat pengelolanya harus memutar otak untuk bisa menarik pengunjung mampir di tempatnya. Selain menyajikan menu beragam, pebisnis kuliner juga harus bisa mengelola dan membuat manis restorannya. Eko Darmoko Surabaya

H

al inilah yang diterapkan PT Gading Food selaku pengelola Restoran Fish & Co. Di Indonesia sendiri, perusahaan ini sudah memiliki delapan gerai yang tersebar di Jakarta dan

Surabaya. Di Jakarta berada di Taman Anggrek Mall, Cilandak Town Square, Pondok Indah Mall, EX-Plaza Indonesia, Pasific Place, dan Gandaria City. Sedangkan di Surabaya ada di dua tempat, Surabaya Town Square (Sutos) dan TP 3. “Kedelapan gerai di Jakarta dan Surabaya, kami tampilkan de-

ngan suasana berbeda. Untuk Fish & Co TP 3 kami sajikan dengan nuansa seperti dek kapal,” tandas Angelita S Komala, Marketing and Promotion Manager Fish & Co, Selasa (18/1). Fish & Co di Atrium TP 3 ini diresmikan 11 Desember 2010 dengan mengusung tema Nautical Navy. Tema ini diperkuat dengan nuansa kayu dengan dominasi putih dan biru dengan hiasan khas kapal laut. Nuansa ini, terang Angel, disesuaikan dengan menu makan yang disajikan, yakni makanan seafood. “Jadi, makan makanan laut terasa lebih nikmat dengan n KE HALAMAN 4

surya/sugiharto

KAFE KAPAL - Suasana restoran Fish and Co di Tunjungan Plaza III yang disulap mirip kapal laut, Surabaya, Selasa (18/1).

SURABAYA - Surya Dua radio milik Pemprov Jatim dihentikan siarannya sejak 1 Januari, karena belum memiliki izin. Kedua radio itu yakni, Radio Pendidikan (Rapendik) yang dikelola Dinas Pendidikan Jatim, dan Radio JTFM yang sudah mengudara di frekwensi 88,9 lebih dari 20 tahun. Kepala Dinas Informasi dan Komunikasi (Infokom) Jatim Sudjono mengatakan, penutupan dua radio ini merupakan amanat UU 32/2002 tentang Penyiaran, bahwa di dalam satu pemerintahan tak boleh ada lebih dari satu radio milik pemerintah. Sementara radio milik pemerintah yang diakui hanya

Radio Republik Indonesia (RRI) sebagai Lembaga Penyiaran Publik (LPP). “Karena amanat Undang-undangnya demikian, dua radio yang kita miliki akhirnya dihentikan siarannya,” ujarnya, Selasa (18/1). Karena operasional berhenti, semua peralatan yang dimiliki secara otomatis akan menjadi aset daerah. Sedangkan untuk karyawan Rapendik kembali bekerja di Dinas Pendidikan, sedangkan 18 orang pegawai JTFM dipindah ke Dinas Kominfo Jatim. Menurut Sudjono, meski saat ini ditutup, kemungkinan dua n KE HALAMAN 4


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.