E-paper Surya Edisi 26 Januari 2012

Page 1

Rp 1.000

Harga Langganan: Rp 29.000 / bulan Berlangganan/Pengaduan/Sirkulasi: (031) 8479 555

ALAMAT REDAKSI/IKLAN: JL. RUNGKUT INDUSTRI III NO. 68 & 70 SIER SURABAYA (031) 8419 000

KAMIS, 26 JANUARI 2012 NO. 123 TAHUN XXVI, TERBIT 20 HALAMAN

Angin Ribut Renggut 4 Nyawa ■ 12 Luka Berat dan Ringan

■ Diprediksi Sampai 27 Januari

4. KAB MALANG : Susianawati (22), warga Desa Gunungroto, Kec Tajinan, Kab Malang. Tewas tertimpa pohon besar saat berlari untuk melindungi anaknya, Rojab (6) saat kejatuhan pohon. Rojab mengalami luka berat.

KORBAN TEWAS :

GEJALA ANGIN KENCANG/ PUTING BELIUNG

KECEPATAN ANGIN PUTING BELIUNG : � Skala F0 (Frekuensi nol) hingga F4 : Kecepatan antara 30-40 knot (50-70 km/jam), dengan masa waktu maksimal 5 menit dan luas daerah terkena imbas 5-10 km. Akibatnya, pohon dan papan reklame patah, bergeser, hingga tumbang; rumah dengan pondasi kurang kokoh bisa rusak bahkan ambruk.

� Skala F5 : Kecepatan 261 – 318 meter/volt, masa waktu maksimal 5 menit, luas yang terkena imbas 5-10 km. Akibatnya, pohon dan papan reklame tercabut dari tanah, rumah hancur, dan seluruh yang ada di permukaan tanah bisa terangkat hingga 100 meter.

� Satu hari sebelumnya udara pada malam hari hingga pagi hari terasa panas dan gerah. � Mulai pukul 10.00 pagi terlihat gumpalan awan rendah (CU) yang berlapis, di antara awan ini ada satu jenis awan yang tepinya sangat jelas berwarna abu-abu menjulang tinggi/menara.

� Berikutnya awan tersebut dengan cepat berubah warna menjadi abu-abu/hitam. � Pepohonan di sekitar tempat kita berdiri ada dahan/ranting yang mulai bergoyang cepat. � Terasa ada sentuhan udara dingin di sekitar tempat kita berdiri. � Mulai turun hujan, setelah itu potensi angin puting beliung terjadi.

TIPS � Jangan berteduh, berhenti, atau melewati pohon tinggi dan rimbun atau papan reklame, atau rumah yang rapuh saat terlihat ada awan CB dan turun hujan. � Ketika sedang mengendarai kendaraan, usahakan berhenti sejenak sambil menunggu angin reda dan hujan turun. Karena pada saat itulah potensi angin puting beliung muncul.

1. KOTA BLITAR : Suryono (55), warga Kel Jati, Kec Sukorejo. Saat singkirkan ranting di depan rumahnya yang berseraka, pohon sono tua roboh menimpa Suryono. Pohon itu goyah akibat angin ribut baru saja. 2. KAB TRENGGALEK : Kadenan (48), warga Desa Pojok, Kec Wates, Kab Kediri yang tertimpa pohon pinus raksasa saat mengendarai motor di jalan Desa Dremosari, Kec Tugu.

STORYHIGHLIGHTS

Susi Tewas Lindungi Anaknya

■ Gerakan angin ribut ini lurus, berbeda denga puting beliung yag berputarputar ■ Angin ribut ini embrio dari badai tropis di Samudera Hindia, dan akan terjadi sampai 27 Januari ■ Puting beliung biasa menerpa sore hari, angin ribut datang kapan saja SURABAYA, SURYA - Munculnya embrio badai tropis di Samudera Hindia (atau Laut Selatan) dalam beberapa hari terakhir, telah menciptakan angin ribut yang hampir merata di seluruh Jatim. Bahkan, menurut catatan BMKG, Rabu (25/1), kecepatan angin mengalami peningkatan dari sehari sebelumnya, sehingga masuk kategori angin ribut. Dan, cuma sehari kemarin saja, angin ribut itu telah menyebabkan banyak kerusakan serta korban jiwa di Jatim. Hingga tadi malam, berdasarkan pantauan Surya, sedikitnya empat orang tewas akibat tertimpa pohon yang dirobohkan oleh angin ribut yang kecepatannya mencapai rata-rata 51-60 km per jam. Hari Selasa (24/1), kecepatan angin rata-rata di Jatim maksimal masih 45 km/jam, yang tergolong sebagai angin kencang. Selain korban tewas, angin ribut itu juga menyebabkan 12 orang luka-luka, 8 di antaranya parah. Baik korban tewas maupun luka parah, umumnya akibat tertimpa pohon di bagian kepala dan patah tulang. Salah-satu korban tewas adalah Suryono ■ KE HALAMAN 7

surya/david yohanes

TRAGIS – Beberapa pohon roboh akibat angin ribut menimpa mobil dan menewaskan pengendara motor di Trenggalek, Rabu (25/1).

surya/ahmad zaimul haq

Burung Rp 100 Juta pun Tersapu Angin Tempat wisata di Kota Batu, Museum Satwa (Jatim Park 2) kehilangan sedikitnya 300 koleksi burung yang lepas tersapu angin ribut.

P

AGI itu, Solikin dan teman-temannya sesama keeper burung di Museum Satwa, kalang kabut. Tiba-tiba saja jaring raksasa setinggi 20 meter terbang tertiup angin ribut, Rabu (25/1), sekitar pukul 10.00 WIB. Jaring ini sebelumnya menutupi area burung

seluas 6.000 meter persegi. Di dalam area ini, burung-burung bebas berinteraksi dengan seting lokasi dipenuhi pepohonan. Dalam hitungan menit, ratusan burung lenyap tertiup angin. Sejumlah keeper tak kuasa membendung hewan-hewan langka itu lepas ke angkasa. Kendati mereka berusaha menangkapnya, burung-burung itu tetap saja melenggang terbang.

Solikin mengatakan, beberapa burung besar seperti Rangkok, Jalak Afrika, Merak, Kakak Tua, dan Bangau sempat diamankan terlebih dahulu sehingga tidak ikut tersapu angin. “Namun tidak semua bisa kami amankan karena kencangnya angin dan menerbangkan mereka cepat sekali,” kata Solikin. Ketika itu, petugas sudah bersiap memindahkan semua burung ke dalam sub-sub sangkar, namun tidak disangka semakin siang kekuatan angin semakin besar sehingga keeper surya/hayu yudha prabowo

Astrid Ellena ‘Dipecat’ Ayahnya

SURABAYA, SURYA - Anggota Satuan Reserse Kriminal Polres Pelabuhan Tanjung Perak, menangkap dua pengedar uang palsu (upal) bernilai ratusan juta rupiah dan mengincar para tenaga kerja Indonesia (TKI) yang pulang kampung dan transit di Pelabuhan Tanjung Perak. Kedua tersangka adalah Sumarji (35), warga Tulungagung, yang ditangkap di Gapura Surya dan Pujianto (27) ,warga Trenggalek, ditangkap di Pelabuhan Kalimas pekan lalu. Dalam jaringan ini, Pujianto menjadi kurir, sedangkan Sumarji pengedar langsung. Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak, AKBP Anom Wibowo, mengaku belum mendapatkan laporan dari korban sindikat ini. Namun ia menduga kuat, sindikat ini mengincar TKI yang transit di wilayah hukumnya. “Di pelabuhan ini, para TKI kan datang secara

■ Kabur Bersama sang Pacar JAKARTA, SURYA - Astrid Ellena Indriana Yunadi kembali bikin heboh. Kali ini bukan catatan prestasi seperti saat meraih gelar Miss Indonesia 2011, atau masuk 15 besar Miss World 2011. Wakil Jatim di Miss Indonesia 2011 itu ‘dipecat’ sebagai anak oleh sang ayah dan diumumkan sebagai iklan di sebuah koran nasional terbitan Surabaya, Kamis (19/1). Dalam iklan 2 kolom x 10 cm itu, dengan tegas keluarga besar Yunadi, ayah Astrid, tidak lagi bertanggung jawab atas semua tindakan Astri. Ketika dikonfirmasi, Fredrich Yunadi tak membantah. “Saya kecewa padanya. Saya juga kecewa sudah mendukung penuh saat ikut kontes

■ KE HALAMAN 7

Miss Indonesia dulu itu,” katanya kepada Surya lewat ponselnya, Rabu (25/1). Pengacara itu lalu menuturkan, Ellen sudah meninggalkan rumah sejak Agustus 2011. “Saat itu saya ajak dia menghadiri pemindahan makam orangtua saya di Surabaya, tapi dia menolak,” tuturnya. Yunadi sangat kaget ketika kembali ke Jakarta, Ellen sudah mengemas semua barangnya. Gadis kelahiran 8 Juni 1990 ini hanya meninggalkan pesan lewat SMS “Pa saya keluar dari rumah.” Usut punya usut, Ellen rupanya kabur bersama kekasihnya. Yunadi mengaku, selama ini tidak merestui hubungan Ellen dengan ■ KE HALAMAN 7

Elizabeth Cokot Tumbar ■ Segera Disidangkan di PN Surabaya

Menu itu permintaan beliau (Wapres).

SURABAYA, SURYA - Setelah ngendon sebulan di Kejaksaan Negeri Surabaya, berkas perkara dugaan penipuan CPNS Elizabeth Susanti (37) akhirnya dilimpahkan ke PN Surabaya, Rabu (25/1). Ini kali ketiga Santi —panggilan Elizabeth Susanti— disidang. Perkara ini juga melibatkan terdakwa lain, Samiran. Hanya saja, dakwaan Samiran dan Elizabeth dipisah. Panitera Muda Pidana PN Surabaya Soedi membenarkan ada pelimpahan berkas. “Setelah ini

GUNARTO KABIRO HUMAS DAN PROTOKOL SETDAPROV JATIM surya/dok

Boediono dengan teh dan kopi. Sedangkan untuk sarapan pagi, disiapkan masakan khas Jatim seperti soto lamongan dan nasi pecel. ■ KE HALAMAN 7

Susniawati

■ KE HALAMAN 7

Wapres Disuguhi Jagung Rebus SURABAYA, SURYA - Kunjungan Wapres Boediono di Surabaya, Kamis (26/1), membuat staf Biro Umum Setdaprov Jatim benar-benar sibuk. Ini karena Rabu (25/1), wapres menginap di Gedung Negara Grahadi. Wapres yang datang bersama istri, Ny Herawati Boediono, dan sejumlah menteri, ini akan membuka Rembuk Nasional Saudagar Nahdlatul Ulama (NU) dan NU Expo 2011 di Grand City, Kamis (26/1). Rombongan tamu negara ini mendarat di Bandara Internasional Juanda kemarin sekitar pukul 20.15 WIB. Karena tak ada acara jamuan makan malam, para tamu disuguhi penganan tradisional jenis polo pendem, seperti, jagung rebus, pisang rebus, bentoel, dan kedelai. Ini dilengkapi

MALANG, SURYA - Aksi Susniawati (27) warga Dusun Argomulyo, Desa Gunungronggo, Kecamatan Tajinan, Kabupaten Malang, seolah membuktikan kasih ibu yang tanpa batas. Rabu (25/1) sore, ia kehilangan nyawa demi melindungi anaknya dari pohon sengon yang tumbang. Dan pengorbanan itu tidak sia-sia, putranya, Rozak (6) selamat. Tak banyak yang tahu persis insiden itu. Namun menurut Wasikan ■ KE HALAMAN 7

Buka Jasa Tukar Uang Palsu

UANG PALSU - Barang bukti uang palsu dalam gelar perkara di Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, Rabu (25/1).

3. KAB LUMAJANG : Sulari (55), warga Desa Sumberanyar, Kec Rowokangkung, tertimpa jati berdiameter 1 m saat mendorong gerobak saat kondisi angin sangat kencang

Astrid Ellena

akan ditentukan majelis hakim yang menyidangkan dan jadwal sidang,” terang Soedi kemarin. Soedi menjanjikan tidak lebih dua minggu, perkara yang menggegerkan publik Surabaya ini akan disidangkan. Terkait materi perkara, Soedi berujar, “Nanti tunggu sidang saja.” Sumber Surya mengungkapkan, perkara yang bakal disidang ini terkait dugaan penipuan CPNS yang dilaporkan Arief Nurman, orangtua Ira Ratnasari dan Santi Handayani, dua pendaftar CPNS. ■ KE HALAMAN 7

kapanlagi

join facebook.com/suryaonline

follow @portalsurya


Angin... ■

DARI HALAMAN 1

(55), warga Kelurahan Jati, Kecamatan Sukorejo, Kota Blitar. Ironis, Suryono tewas justru ketika angin ribut sudah reda. Tatkala menyingkirkan rantingranting pohon di depan rumahnya yang berserakan karena angin, tiba-tiba pohon sono tua roboh menimpa Suryono. Tak diketahui Suryono, pohon itu ternyata sudah goyah akibat angin ribut yang baru berlalu. Sedangkan tiga korban tewas lainnya adalah Kadenan (48), warga Desa Pojok, Kecamatan Wates, Kabupaten Kediri yang tertimpa pohon sono besar saat mengendarai motor; Sulari (55), warga Desa Sumberanyar, Kecamatan Rowokangkung, Lumajang, tertimpa jati berdiameter 1 meter saat mendorong gerobak di tengah kondisi angin sangat kencang; serta Susniawati (22), warga Desa Gunungronggo, Kecamatan Tajinan, Kabupaten Malang. Susniawati tewas tertimpa pohon besar ketika berlari untuk melindungi anaknya Rojab (6) dari kejatuhan pohon itu. Rojab sendiri mengalami luka berat. Kepala kelompok Prakirawan BMKG (Badan Meteorologi, Kli-

Burung... ■

DARI HALAMAN 1

tidak berdaya mencegah lepasnya ratusan burung itu. “Saat jaring mulai terangkat sedikit, kami sudah berusaha memindahkan burung-burung yang besar. Sedangkan burung-burung kecil sudah terbawa angin duluan,” jelasnya. Saat ini para keeper masih berusaha mendata dan mencari burung-burung yang lepas di kawasan Museum Satwa. “Kami gunakan jaring-jaring manual untuk menangkap burung-bu-

Susi Tewas... ■

DARI HALAMAN 1

(56) warga setempat yang membantu evakuasi, Susi –sapaan akrab Susniawati, kala itu sedang mencuci pakaian bersama Rozak di sumber air yang tak jauh dari rumah mereka. “Baru diketahui sekitar jam empat sore, kejadiannya mungkin sekitar jam tiga. Waktu itu nggak ada orang lain di sana,” kata Wasikan. Warga menggambarkan saat itu angin sedang bertiup kencang. Menurut rekaan warga, di tengah kondisi yang membahayakan itu Susi tetap saja mencuci di sumber air yang dikelilingi pohon tinggi itu.

Buka... ■

DARI HALAMAN 1

berkala, meski ada juga yang musiman. Kalau musim libur, mereka datang dalam jumlah besar. Nah, kami menduga mereka inilah yang diincar sindikat uang palsu ini,” ujarnya, Rabu (25/1). Ia menjelaskan, biasa para pekerja migran itu biasanya beranggapan mudah menukarkan uang asingnya menjadi rupiah begitu tiba di pelabuhan, padahal kenyataannya itu sulit. Peluang inilah yang menurut Anom dimanfaatkan para pengedar uang palsu. Dari informasi yang diterima melalui masyarakat, tim reserse yang dipimpin Kasatreskrim,

Astrid... ■

DARI HALAMAN 1

pria bernama Donny Leimena itu. Selain beda usia cukup jauh, lanjut Yunadi, Donny diketahui menggunakan identitas palsu. “Umur pacarnya 36 tahun, botak pula. Sedang Ellena baru 21 tahun,” paparnya. Soal identitas palsu itu, Yunadi menandaskan, ”Saya sudah selidiki KTP-nya palsu. Saya sudah cek ke lurah.” Yang membuat Yunadi geram, Ellen rupanya sering pergi ke luar negeri bersama pria pujaannya itu tanpa sepengetahuannya. “Ini bener-bener gila! Ellen makin nggak bener sejak bergaul sama pria itu,” sergahnya. Menurut Yunadi, ketika Ellen meraih gelar Miss Indonesia 2011 dan terikat kontrak setahun untuk menjalankan tugas atas kemenangannya itu, dia sudah mengingatkan agar

surya lines

KAMIS, 26 JANUARI 2012

surya.co.id matologi dan Geofisika) Juanda, Surabaya, Joko Sulistyo menghimbau masyarakat Jatim agar waspada dengan munculnya angin ribut, yang merupakan imbas dari embrio badai tropis di Samudera Hindia. Kondisi ini, kata dia, diprediksi masih akan berlanjut dalam beberapa hari ke depan. “Waspadalah jika berada di area terbuka yang di sekitarnya ada pepohonan besar atau tiang listrik. Misalnya, ketika berteduh di bawah pohon karena hujan deras,” kata Joko, Rabu (25/1). Kondisi cuaca berangin keras ini terjadi hampir merata di seluruh Jatim, dan tak hanya di kawasan pesisir. Bentuk angin akibat embrio badai tropis ini adalah lurus, tidak seperti angin puting beliung yang berputar putar. Namun, kekuatan dan daya rusaknya bisa setara dengan puting beliung, terutama jika kecepatannya sudah 50 km/jam ke atas. “Jika angin puting beliung terjadi pada sore hari, maka angin ribut imbas dari fenomena badai tropis di Samudera Hindia ini bisa terjadi sewaktu-waktu. Bisa pagi, siang, sore dan malam hari,” jelasnya. Angin ini akan menghampiri setidaknya hingga 27 Januari nanti. BMKG terus memantau perkembangan kondisi cuaca ini

pada dua titik, yakni di Selatan Jawa atau Jawa Tengah dan di dekat Nusa Tenggara Timur (NTT). Para korban tewas angin ribut itu berada dalam posisi berbeda-beda ketika tertimpa pohon. Kadenan tewas saat sedang mengendarai motor Supra Fit di jalan Desa Dremosari, Kecamatan Tugu, Kabupaten Trenggalek. Menurut salah satu saksi mata, Karwito (35), kemarin sekitar pukul 12.30 WIB korban melaju dari arah Ponorogo menuju Trenggalek. Karena angin bertiup sangat kencang, korban melaju dengan kecepatan sedang. Namun dari kejauhan, sebuah pohon sono keling berukuran besar di sisi jalan tampak bergoyang-goyang diterpa angin. Pohon setinggi lebih dari 20 meter tersebut berulang kali mengayun ke utara dan selatan dan sudah ada tanda-tanda akan ambruk, namun korban tidak menyadarinya. Ia terus memacu motornya. Padahal beberapa orang sudah berhenti mencari tempat perlidungan dari dampak tiupan angin. Saat korban melintas tepat sejajar, pohon sono itu benar-benar ambruk melintang ke tengah jalan, dan persis menimpa bagian tengah motor Kadenan. Ia tertimpa di bagian dadanya hingga meninggal di lokasi kejadian.

Kadenan bukan satu-satunya korban angin kencang di Trenggalek. Di saat yang hampir bersamaan, Ari Laksono (43), seorang guru yang mengajar di SDN 1 Sumurup terluka parah akibat mobil yang dikendarainya tertimpa pohon di Jalan Desa Ngares, Kecamatan Trenggalek. Menurut seorang pengendara motor, Supriyono (40), saat itu mobil Taft GT AG 1061 YK yang dikendarai Ari melaju dengan kecepatan sedang. Sepanjang perjalanan, pohon-pohon jati di tepi jalan tampak bergoyanggoyang dengan keras karena tiupan angin. Tiba-tiba, sebuah pohon jati berdiameter sekitar 50 cm yang berada di sisi selatan jalan ambruk, tepat menimpa atap mobil tersebut. Seketika atap mobil ringsek, dan menjepit Ari yang ada di dalamnya. Saat warga sekitar dan para pemakai jalan berupaya menolongnya, Ari dalam keadaan pingsan dengan luka parah di bagian kepala, bahu dan tangannya. Karena bodi mobil ringrek, proses evakusi tubuh Ari mengalami kesulitan. Sekitar 30 menit, upaya yang dilakukan warga akhirnya berhasil. Bodi mobil yang ringsek dicongkel dengan batang kayu, hingga tubuh Ari bisa dikeluarkan dari dalamnya. Dalam keadaan masih belum sa-

darkan diri, Ari dilarikan ke ICU RSUD dr Soedomo Trenggalek. “Pengemudinya hidup tapi masih belum sadarkan diri,” kata seorang petugas medis di ICU RSUD dr Soedomo. Sedangkan korban Susniawati, warga Desa Gunungronggo, Kecamatan Tajinan, Kabupaten Malang, tewas saat ia dan anaknya berada di dekat sumber air untuk mencuci pakaian. Tiba-tiba angin ribut datang dan pepohonan sekitar sumber air roboh. Selain merenggut nyawa dan melukai belasan orang, angin ribut juga merusak fasilitas umum. Di Magetan, atap gedung DPRD setempat tersingkap terkena hembusan angin ribut. Demikian pula, atap gedung kantor Administrasi Pembangunan (Adbang) Kabupaten Magetan terbang dibawa angin sehingga plafon kantor itu menganga. Masih di Magetan, kandang ayam yang berisi masingmasing 10.000 ayam broiler di Desa Tawanganom, Kecamatan Kota dan di Desa Cempoko, Kecamatan Panekan, roboh rata dengan tanah karena angin ribut kemarin. Di Pamekasan (Madura), Sidoarjo dan Malang, angin ribut menyebabkan jaringan listrik terputus sehingga ribuan rumah tak teraliri setrum di sana kema-

rung yang masih beterbangan di lingkungan sini,” tukasnya. Alhasil, beberapa burung sempat ditangkap lagi seperti Merpati, sedangkan yang lainya sudah tidak kelihatan. Spesies burung kecil yang lenyap tersapu angin di antaranya, jenis Trocok, Kengkek, Kutilang, Pipit, Belibis (Kuntul), dan jenis burung pasaran lainnya. Head of Marketing Museum Satwa, Rina Sari memerkirakan, akibat terjangan angin ribut itu, pihaknya mengalami kerugian lebih dari Rp 100 juta. Sebab sebagian burung-burung itu adalah jenis langka dan diperoleh

dari Afrika. Setidaknya ada 50 spesies burung yang terlepas. Tidak hanya kehilangan koleksi burung, beberapa kaca di zona Safana pun pecah, area parkir, taman, baliho, dan binatang-binatang plastik buatan di area depan pun berhamburan. “Saat ini kami siaga A, ini benar-benar membahayakan wisatawan,” kata Rina di kantornya. Karena kondisi cuaca semakin mengerikan, Museum Satwa ditutup sementara sejak pagi kemarin. “Kami belum tahu sampai kapan penutupan ini, menunggu cuaca membaik dulu,” ujarnya. Pengunjung yang sudah

membeli tiket dalam bentuk rombongan akan dialihkan ke dalam museum atau tempat fosil-fosil binatang saja. Tempat itu dinilai masih aman karena berada di dalam ruangan. Sementara untuk zona binatang hidup atau Batu Secret Zoo ditutup total karena dinilai membahayakan wisatawan. “Di zona Secret Zoo tempatnya terbuka, banyak pohon. Kami menghindari risiko terjadi apa-apa (kecelakaan) terhadap wisatawan,” terang Rina. Sejumlah tempat wisata lainnya di Batu juga ditutup sementara termasuk Batu Night Spectacular

(BNS) dan Coban Rondo. Bukan kali ini saja pihak Museum Satwa kehilangan koleksi burung. Sebelumnya, Januari 2011, ratusan burung juga terlepas karena jaring raksasa tersapu angin. Namun kejadian kemarin yang paling parah. “Kami segera cari pengganti burung-burung itu lagi dan lebih waspada untuk ke depannya,” tukas Rina. Ia meminta warga Kota Batu dan Malang Raya yang menemukan burung-burung itu untuk mengembalikan ke Museum Satwa. Rina berjanji memberi imbalan sepantasnya. (siti yuliana)

Lalu, secara tiba-tiba, salah satu pohon sengon yang berdiameter 40 cm dan tinggi 8 meter miring dan tampak hendak tumbang ke arah Rozak. Naluri keibuan Susi pun muncul dan ia meninggalkan cuciannya, lalu lari mendatangi Rozak. Bocah yang baru duduk di TK B itu pun bisa dipeluknya. “Dugaannya seperti itu, karena waktu ditemukan tertindih pohon, posisi Susi sedang memeluk dan menindih tubuh anaknya,” tambah Wasikan. Sekitar pukul 16.00 WIB, warga melihat ibu dan anak malang itu. Namun ketika pohon sudah disingkirkan, Susi sudah tidak bernapas lagi dengan darah mengalir dari kepalanya. Sedangkan Rozak

masih hidup tetapi pingsan, juga dengan luka di kepala. “Mereka langsung dibawa ke RS Saiful Anwar. Tapi karena ditemukan sudah meninggal, jenazah Susi langsung dimakamkan malam tadi juga,” pungkasnya. Sementara itu, ditemui di RS Saiful Anwar, Supar, suami Susi masih terlihat sangat terpukul. Ia seakan tak menyangka bahwa istrinya akan meninggal dalam situasi seperti itu. Saat wartawan berusaha meminta sedikit informasi darinya, pria tersebut sama sekali tak mau memberikan jawaban. Hanya saja, ketika akhirnya bersedia berbicara, ia hanya mengatakan, tak memiliki firasat sama sekali mengenai kejadian tersebut.

“Saya tahunya setelah ditelepon tetangga,” Supar. Berikutnya, menurut salah seorang warga setempat, Asmuri (43), warga desa benar-benar dibuat tercengang dengan kejadian tersebut. Mereka tercengang dan terharu karena mengetahui bahwa Susi berkorban nyawa demi sang buah hatinya. Maka, usai dimakamkan di pemakaman desa, tak kurang dari 100 warga mengikuti prosesi tahlil untuk mendoakan Susi. “Warga desa kumpul di rumahnya. Mereka tak menyangka itu terjadi,” sebut Asmuri. Dihubungi terpisah, Kepala BPBD (Badan Penanggulangan Bencana Daerah) Kabupaten Malang, EK Hafi Lutfi, mengatakan, akan memberikan

bantuan bagi keluarga korban. Namun untuk itu BPBD masih akan menunggu laporan dari Camat Tajinan yang selanjutnya akan diteruskan ke Bupati Malang. “Surat ke Pak Bupati nanti ditembuskan ke Bidang Kesra. Di sana ada anggaran untuk bantuan kemasyarakatan,” terang Hafi. Terkait biaya perawatan dan pengobatan Rozak, menurut Hafi, Pemerintah Kabupaten Malang hanya bekerja sama dengan rumah sakit daerah Kabupaten Malang untuk membebaskan biaya perawatan korban, dalam hal ini adalah RSUD Kanjuruhan. Namun begitu, pihaknya akan tetap berupaya semaksimal mungkin untuk membantu perawatan Rozak. (st17/st10)

AKP Hendri Umar menangkap Sumarji berikut uang palsu Rp 14,6 juta. Seminggu kemudian Pujianto ditangkap tim yang sama dengan uang sitaan yang jauh lebih besar, yaitu Rp 300 juta. “Kami menyita upal itu dalam bentuk pecahan Rp 100.000,” tegas mantan Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya itu. Penangkapan terhadap Pujianto cukup merepotkan polisi. Pasalnya, Pujianto berpura-pura tidak mengetahui isi bungkusan yang dia antarkan. Terlebih, Pujianto mengaku tidak mengenal sosok lelaki yang menyuruhnya ke Surabaya untuk mengantar upal. Kepada Surya, Pujianto mengaku hanya mengantarkan bungkusan kepada HR oleh lelaki berinisial SL yang hingga kini ma-

sih buron. “Saya dapat imbalan untuk mengantar itu. Tapi belum bertemu HR, saya ditangkap,” ujar petani muda itu. Polisi menduga, HR merupakan pengedar upal yang biasa keliaran di kawasan Pelabuhan Tanjung Perak. Sayang, polisi sulit mengorek sosok HR dari mulut Pujianto. Pemuda 27 tahun itu mengaku tidak mengenal sosok HR. Sedangkan Sumarji mengaku hendak menjual uang palsu itu ketika ditangkap tim AKP Hendri. “Saya jual upal ini ke pemesan dengan perbandingan 1:3 atau Rp 1.000.000 yang asli, saya kasih Rp 3.000.000 uang palsu,” tuturnya. Penangkapan Sumarji sebenarnya sudah nyaris mengan-

tarkan polisi ke produsen upal. Pasalnya, perbandingan yang sudah mencapai 1:3, diakui polisi sebagai merupakan tingkat kedua dari pengedar utama. Biasanya, pengedar utama menjajakan upal dengan perbandingan 1:5. Dilihat dari karakter upal ini, polisi menduga jaringan ini masih baru. Pasalnya, kontur permukaan upal cenderung halus dan warnanya pucat. Namun, untuk kelas pemula, hasil upal ini sudah lumayan bagus. AKBP Anom Wibowo menambahkan, keberadaan dua orang yang berlainan sindikat ini membuktikan kawasan Pelabuhan Tanjung Perak menjadi lokasi strategis bagi pelaku untuk mengedarkan upalnya.

Bukan cuma TKI/TKW, pelaku juga mengincar penumpang lain. Terlebih bagi para penumpang yang tiba di pelabuhan pada malam hari. “Modus pengedar memang memanfaatkan suasana yang gelap, yaitu malam hari. Lokasi yang kurang pencahayaan, membuat korban tidak begitu memperhatikan kondisi upal yang dia terima,” ungkap alumnus Akademi Kepolisian 1994 itu. Selain upal ratusan juta Rupiah, polisi juga mengamankan barang bukti tiga ponsel, kardus kecil dan plastik pembungkus dari dua tersangka. Polisi menjerat keduanya menggunakan Pasal 245 KUHP dengan ancaman kurungan paling lama 15 tahun. (k2)

menjaga perilakunya. “Jangan tergoda laki-laki dulu, jangan pacaran dulu. Eh, ini malah kabur!” tandas Yunadi yang juga anggota KPK itu. Soal Donny, Yunadi juga mengaku sudah membeberkan fakta-fakta pada Ellen dengan harapan putrinya mau melepas pria yang disebutnya punya reputasi buruk itu. “Zaman sekarang gampang kok cari fakta. Search aja di google, semua catatan kelakuannya akan muncul di sana. Tapi, Ellen rupanya sudah tergila-gila banget sama laki-laki nggak bener ini,” sesalnya. Ketika Surya mencoba melacak melalui ‘mesin’ google, memang muncul nama Donny Leimena dengan sejumlah ‘prestasi buruk’. Pada bulan Oktober 2006, Donny dikabarkan berurusan dengan Polda Kalsel karena diduga kuat melakukan penambangan liar di kawasan tersebut. Lalu apa yang membuat Ellen nekat meninggalkan ru-

mah demi Donny? “Kata Ellen, Donny ini yang banyak berperan untuk kemenangannya di Miss Indonesia. Sehingga utang budi,” tutur Yunadi. Bahkan, masih kata Yunadi, Ellen juga menyatakan bahwa Donny sudah keluar materi banyak demi kemenangan di pentas Miss Indonesia 2011. “Saya sudah minta pihak RCTI klarifikasi soal pernyataan Ellen itu. Apa bener kemenangan Ellen karena menyogok? Tapi, sampai kini mereka tak merespons,” ujarnya. Namun, tudingan suap itu dibantah RCTI. “Berita tentang menyogok itu tidak benar. Karena tim Miss Indonesia dan masyarakat pun bisa melihat kualitas Astrid Ellena,” kata Trista P Effendi, Humas RCTI kepada Surya. Lewat Blackberry Messenger (BBM), Trista menambahkan, Ellen tidak hanya cantik, cerdas, berwawasan tinggi, tapi kemampuan bahasanya juga

join facebook.com/suryaonline

surya/dok

putus hubungan - Iklan Fredrich Yunadi ini tegas tidak lagi mengakui Astrid Ellena sebagai anaknya. baik. “Dia pilihan terbaik (di Miss Indonesia 2011). Terbukti dia (Ellen) mampu menembus 15 besar Miss World 2011. Ini pertama kali dalam sejarah Miss Indonesia,” pungkas Trista. Pernyataan senada dilontarkan Nunik, manajer Ellen. “Kemenangan Ellen ditentukan prestasinya yang dianggap lebih di-

banding kontestan lain,” ucapnya saat dihubungi lewat ponsel. Menurut Nunik, masalah Ellen ini untungnya tidak memengaruhi kegiatannya sebagai Miss Indonesia. Mahasiswi jurusan Hubungan Internasional di Universitas Pelita Harapan pun tengah sibuk dengan skripsinya. (pra)

rin. Kejadian di Sidoarjo cukup unik. Angin ribut di Kecamatan Gedangan itu menerbangkan sebuah lembaran seng, yang kemudian mengenai kabel listrik jaringan induk. Akibatnya, aliran listrik di Kecamatan Gedangan dan Buduran yang terkait jaringan itu, terputus. Angin ribut juga memaksa pengelola Jembatan SurabayaMadura (Suramadu) dua kali menutup jembatan itu, Rabu (25/1), khususnya yang jalur sepeda motor. "Sesuai prosedur pengamanan,

Elizabeth... ■

DARI HALAMAN 1

Arief mengenal Santi dari Samiran. Pada Juni 2009 Samiran bertemu Arief Nurman di RM Adem Ayem, Gubeng. Saat itu, Samiran mengungkapkan ada lowongan CPNS tanpa tes. Beberapa menit kemudian Santi datang dan meyakinkan Arief bahwa tes CPNS ini di-backingi para pejabat pemprov. Untuk meyakinkan Arief, Elizabeth me­nelepon pejabat yang dimaksud. Syarat untuk bisa mendaftar seleksi CPNS tanpa tes itu, antara lain, menyerahkan daftar riwayat hidup, lamaran pekerjaan, pasfoto 3 x 4 cm tiga lembar, foto 4 x 6 cm tiga lembar, SKCK, surat keterangan sehat dan bersih dari narkoba. Arief juga diminta menyerahkan uang Rp 45 juta per pendaftar dan tanda jadi Rp 20 juta. Syarat-syarat ini, diakui Santi dalam berkasnya berasal dari Tumbar, aktor lain yang belum tertangkap. Di berkas, Santi juga mengakui bahwa Tumbar mendapat instruksi dari pejabat itu untuk mencari orang yang mau dimasukkan sebagai CPNS tanpa tes. Dan pembicaraan ini dibenarkan saksi Ahmad Zainul Naim. ”Terdakwa yakin karena Tumbar dekat dengan pejabat ini dan perkenalan dengan Tumbar juga di rumah pejabat ini,” ungkap sumber itu. Munculnya nama Tumbar itu cukup aneh, karena selama ini Santi tidak pernah menyebut nama itu. Santi malah menyebut Hartoyo-ketua OKK Partai Demokrat yang menjadi otak penipuan CPNS meski terus dibantah Hartoyo. Setelah mendapat penjelasan Santi, Arief Nurman akhirnya menyerahkan uang Rp 118 juta. Dirinci, untuk uang muka Ira Ratnasari dan Santi Handayani masing-masing Rp 20 juta, pengambilan SK masing-masing Rp 10 juta, dan membayar ke Badan Kepegawaian Daerah masing-masing Rp 1 juta. Selain itu juga untuk membayar uang muka dan pengambilan SK Syaiful Mujab Rp 41 juta serta biaya tambahan Ira Ratnasari, Santi Handayani, dan Syaiful Mujab masing-masing Rp 5 juta. “Syaiful Mujab adalah keponakan Arief Nurman yang

Wapres... ■

DARI HALAMAN 1

Kabiro Humas dan Protokol Setdaprov Jatim, Gunarto mengatakan, menu itu disediakan setelah Biro Rumah Tangga Istana Wapres dan Biro Umum Setdaprov Jatim berkoordinasi. ”Menu itu permintaan beliau (Wapres),” ujarnya kepada Surya, Rabu (25/1). Sebelum dihidangkan, menu itu diperiksa dan disterilisasi oleh paspampres. Sterilisasi Grahadi dilakukan sejak Selasa (24/1) tengah hari. Food security dan beragam proteksi dilakukan karena ini adalah kali pertama Wapres Boediono menginap di Gedung Grahadi. Wapres akan tidur di kamar sisi timur Gedung Grahadi. Kamar ini pernah dihuni Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) selama tiga hari saat menghadiri acara di Surabaya. Menurut Gunarto, sebelum membuka acara di Grand City, Wapres lebih dulu akan mengunjungi Kampung Gundih di Kecamatan Bubutan Surabaya, Kamis (26/1) pukul 07.00 WIB. Kampung yang bersih dan hijau ini akan dijadikan percontohan di Indonesia. "Usai membuka NU Expo 2012, Pak Boediono langsung pulang ke Jakarta. Karena pada sore harinya ada rapat di Jakarta,” jelas Gunarto. Selama menginap di Grahadi, anggaran dana menjadi tanggungan Pemprov Jatim.

pada kecepatan angin di atas 40 km/ jam, jembatan tidak boleh dilintasi sepeda motor," ujar Kepala Gerbang Tol Suramadu, Suhariyono. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jatim, Sudarmawan mengakui, ancaman bencana di Jatim cukup tinggi pada awal 2012 ini. Selain ancaman banjir, angin ribut atau puting beliung tak kalah bahayanya. Saat ini, di 33 BPBD di seluruh Jatim, sudah ada posko bencana yang siap siaga selama 1x24 Jam. (st37/fiq/ st35/st40/iit/fat)

didaftarkan ke Santi setelah kedua anaknya mendapatkan SK,” terangnya. Selain Arief Nurman, korban yang disebut diberkas adalah Widyawati Retnoningrum yang sudah menyetor Rp 41 juta. Dengan penyerahan berkas itu, berarti tinggal tiga perkara yang kini belum disidangkan. Dua perkara masih ngendon di Kejari dan satu perkara masih ada di Penyidik Polrestabes Surabaya. Kuasa hukum Elizabeth, Heru Djoko Waloeyo, sudah mendengar pelimpahan berkas ke PN. Ditanya tentang Tumbar, Heru tidak mengetahuinya karena dia baru mendampingi Santi setelah tertangkap pada 22 Desember 2011. Meski demikian, Heru mengaku aneh mendengar nama Tumbar, karena tidak pernah disebut-sebut Santi. Setahunya, Santi hanya menyebut nama Hartoyo yang berada di belakangnya. “Apakah benar ada nama Tumbar ataukah itu nama lain yang disamarkan, itu pasti akan terungkap di persidangan. Tinggal sekarang penuntut berani tidak mengungkap semuanya,” pungkasnya. Sementara itu, pihak Polrestabes Surabaya sejauh ini telah menyerahkan enam berkas ke kejaksaan. Sebelumnya, ada satu berkas yang dikembalikan ke polres karena ada namanama yang disebut Santi, tapi tidak diperiksa polisi. Mereka adalah Sekdaprov Rasiyo dan Suhartoyo, pengurus DPD Partai Demokrat Jatim. Polisi bersikeras bahwa tidak ada bukti kuat yang bisa menjerat kedua nama itu. "Semua berkas sudah rampung. Tinggal perkara pelarian Santi yang kini ditangani Unit Jatanum," tegas Kasat Reskrim Polrestabes Surabaya AKBP Farman, Rabu (25/1). Kasus ini, kata Farman, menjerat Burman, pengacara yang diduga menjadi perencana dan otak pelarian Santi. "Setidaknya dia tahu kalau Santi itu buron. Tapi, dia malah menemuinya di Jakarta dan tidak berinisiatif melaporkan keberadaan tersangka kepada kami," paparnya. Mengenai nyanyian Santi bahwa Suhartoyo terlibat dalam pelarian itu, Farman menyatakan hal itu tidak ada dalam BAP. "Sampai saat ini hanya Burhan dan Santi yang jadi tersangka," tegas Farman. (uus/k2)

Tapi, Gunarto menolak menyebut angka. “Semua kegiatan di pos masing-masing. Katakan kegiatan di Grahadi, mulai persiapan, jamuan makan malam dan persiapan macam-macam, itu diambilkan dari anggaran rutin Biro Umum,” jelasnya. Kemudian untuk kendaraan bagi tamu dari Jakarta dan konvoi rombongan, kata Gunarto, itu Biro Humas dan Protokol yang menyiapkannya. Selanjutnya untuk keamanan sudah ditangani oleh Kodam V/Brawijaya. “Kendaraan yang dipakai Presiden dan rombongan adalah milik SKPD-SKPD di Pemprov. Kami menanggung untuk bahan bakarnya,” beber Gunarto. Selain dihadiri Wapres Budiono, kegiatan ini akan mengundang Kementerian Perumahan Rakyat, Kementerian Koperasi dan UKM, Menteri BUMN, Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Franky Welirang (PT Indofood Sukses Makmur), Alim Markus (PT Maspion), Herry Wibowo (PT JAPFA COMFEED), dan sejumlah pimpinan parpol. Manajer Operasional NU Expo, Jakfar Shodiq mengaku, semua persiapan sudah matang. NU Expo direncanakan diikuti 206 peserta stand indoor dan 50 stand outdoor. Rencananya, acara ini juga dilakukan MoU (kesepahaman kerja sama) antara HPN (Himpunan Pengusaha Nahdliyin) dengan Kadin Taiwan. (uji/fat) follow @portalsurya


inter-nas surya.co.id

Djoko: Ganti Anas? Saya Masih Waras

KAMIS, 26 JANUARI 2012

■ Demokrat Siap Skenario Jika Anas Tersangka JAKARta, surya - Pascapertemuan jajaran Dewan Pembina Partai Demokrat (PD) di rumah Ketua Dewan Pembina Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) di kediamannya Puri Cikeas, Bogor, Selasa (24/1) malam, makin panas rumor pergantian Ketua Umum PD Anas Urbaningrum. Bahkan nama mulai muncul. Anggota Dewan Pembina Hayono Isman mengakui partainya telah menyiapkan antisipasi jika Anas dijadikan tersangka oleh KPK dalam kasus Wisma Atlet yang menyeret mantan Bendahara Umum PD M Nazaruddin menjadi terdakwa. "Antisipasi itu sudah ada, tapi tidak bisa kami ungkapkan ke publik," ujar Hayono di Gedung DPR, Rabu (25/1). Selasa malam, Dewan Pembina rapat tertutup di kediaman SBY di Puri Cikeas. Rapat itu konon membahas penggantian Anas dari Ketua Umum PD. Anas disebut-sebut akan dilengserkan karena namanya terseret kasus yang melibatkan Nazaruddin. Selain Anas, nama sejumlah kader PD seperti Angelina Sondakh dan Mirwan Amir juga terus disebut dalam kasus itu. Desakan mundurnya Anas juga disebabkan terus menurunnya elektabilitas partai. Saat ditanya apakah langkah antisipasi, termasuk menyiapkan pengganti Anas, Hayono tak membantah atau membenarkan. "Antisipasi itu urusan

kemungkinan terburuk. "Keputusan ada di Kawanbin (Ketua Dewan Pembina)," katanya.

tribun/her

Djoko Suyanto dapur," ujarnya. Anggota Dewan Pembina PD Ahmad Mubarok mengatakan posisi Anas masih aman. Ia mengatakan, partainya tak akan melakukan tindakan apaapa sebelum KPK menetapkan Anas sebagai tersangka. Terlepas dari pernyataan Hayono dan Mubarok, justru nama pengganti Anas mulai bergulir. Wakil Ketua DPP PD Max Sopacua menyebut salah satu yang bisa menggantikan Anas menjadi ketua umum adalah Djoko Suyanto, yang kini Menko Polhukam. "Pagi ini saya membaca ada nama Pak Djoko (Djoko Suyanto), dan lain sebagainya. Kita biarkan saja," ujar Max di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (25/1). Menanggapi munculnya nama Dojo, Max yakin partainya sudah menyiapkan

Panglima Cucu Sementara itu, Menko Polhukam Djoko Suyanto bercanda ketika ditanya seputar kansnya menggantikan Anas sebagai ketua umum PD. Ketika wartawan bercanda menyorongkan tangan ingin memberi ucapan selamat, mantan Panglima TNI itu membalas dengan candaan. "Iya..ya..selamat sore," celetuk Djoko yang memang terkenal sering guyon, usai sidang kabinet di Kantor Presiden, Rabu (25/1). Usai berjalan melalui kerumunan wartawan, Djoko tibatiba balik badan dan menanggapi isu itu. Sambil tersenyum, dia mengatakan, "Saya masih waras." Celetukan ini lantas memicu tawa para wartawan. Saat sidang kabinet belum dimulai, Djoko sempat menghampiri wartawan. Mendapat pertanyaan serupa, dia mengatakan, "Kalian mau jawaban yang serius nggak?" "Saya itu dilarang sama panglima cucu saya," kata Djoko yang membuat sebagian wartawan berpikir siapa yang melarang ia masuk atau menjadi ketua umum Demokrat. "Ya, saya dilarang cucu saya," canda Djoko sambil berlalu masuk ke ruang sidang kabinet. (kompas.com/dt/ti)

ap

BUS MAUT - Warga berkerumun melihat bus yang menyeruduk para pejalan kaki dan puluhan kendaraan di kota Pune, India Tengah, Rabu (25/1/). Akibat kecelakaan ini sembilan orang tewas.

Tragedi Tugu Tani di India 9 Tewas New Delhi, surya - Belum hilang dari ingatan kecelakaan tragis mobil Xenia yang menewaskan 9 orang di Tugu Tani, Jakarta Pusat pada Minggu (22/1) lalu, kecelakaan serupa kembali terjadi. Kali ini di kota Pune, India, ketika bus menyeruduk kerumunan warga dan beberapa kendaraan, Rabu (25/1). Akibatnya, sembilan orang tewas dan puluhan orang terluka. Polisi kemudian mengejar bus yang melarikan diri setelah menabrak para korban. Polisi berhasil menahan si pengemudi pria berusia 30 tahun, dengan tuduhan melakukan pembunuhan. “Saat kejadian, sopir bus tersebut tengah mencari penumpang. Entah mengapa ia tiba-tiba “mengamuk” dan melenceng dari jalurnya, lalu menabrak kerumunan orang, mobil, bus sekolah, skuter, dan kios sayur,” ujar Meeran Borwankar, petugas polisi Pune. Beberapa pejalan kaki mencoba berlari menghindar, bahkan ada yang mendorong anakanaknya demi menjauh dari serudukan bus. “Setelah menabrak kerumunan orang, lalu menabrakkan busnya ke arah beberapa kendaraan. Ia benar-benar berada dalam emosi terburuk,” imbuh Borwarkar. Kedai makanan yang ditabrak menjadi puing-puing, dan ter-

catat 40 kendaraan rusak parah. Korban luka langsung dilarikan ke tiga rumah sakit terdekat. Pihak kepolisian masih belum mengetahui motif pelaku. Pihak

perusahaan bus tempat ia bekerja ikut diperiksa. Kota Pune terletak sekitar 200 km sebelah tenggara Kota Mumbai. (ap/tis)

tribunnews/dany permana

PANDANGAN NAZAR - Terdakwa kasus Wisma Atlet SEA Games M Nazaruddin (kanan) memperhatikan mantan bawahannya, Yulianis dalam sidang di Pengadilan Tipikor Jakarta, Rabu (25/1). Dalam sidang itu Nazar minta Yulianis buka cadar, namun Yulianis baru mau jika di ruangan lain.

Disidang, Nazar Malah Minta Yulianis Buka Cadar JAKARta, surya - Beberapa hal menggelikan terjadi di persidangan M Nazaruddin di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta, Rabu (25/1). Terdakwa kasus suap wisma atlet itu minta cadar yang menutup wajah saksi Yulianis, mantan Wakil Direktur Keuangan PT Permai Grup, dibuka. "Maaf yang mulia, ini tidak pasti, dia Yulianis atau bukan, karena Yulianis yang terdakwa kenal tidak pakai seperti ini," kata kuasa hukum Nazaruddin, Elza Syarief. Ketua Majelis Hakim Dharmawati Ningsih lalu minta Yulianis buka cadar. Namun Yulianis menolak. "Saya tidak mau. Kalau Pak Nazar mau lihat, saya

bersedia di ruangan tertentu," tegas Yulianis. Yulianis salah satu saksi kunci. Dia yang menerima cek Rp 4,3 miliar dari Mohamad El Idris dan menyimpannya dalam brankas Permai Grup. Yulianis juga tahu aliran uang di perusahaan itu dan memiliki akses ke tiga brankas Permai Grup. Nazar mengatakan, Yulianis adalah orang kepercayaan Anas Urbaningrum, salah satu pemilik Permai Grup, selain Nazar. Karena Yulianis tak mau buka cadar, Hakim Dharmawati memerintahkan jaksa, tim kuasa hukum, dan panitera menemani Yulianis dan Nazar menuju ruangan di balik ruang sidang

untuk membuka cadar di sana. Seusainya, Nazar menyatakan saksi itu benar Yulianis. Dalam sidang, mantan anak buah Nazar ini juga mengungkap, bekas bosnya itu hanya datang ketika Salat Jumat, atau jika Anas Urbaningrum datang ke Kantor Permai Grup di Mampang, Jakarta Selatan. Mulanya Yulianis dicecar Nazar perihal posisi Anas di PT Permai Grup. Karena terdesak, Yulianis mengakui beberapa kali melihat Anas ke Kantor Permai Grup. Menurutnya, Anas yang kala itu belum Ketua Umum Partai Demokrat, biasanya datang ke Tower Permai, Jumat. "Pak Anas biasanya datangnya hari Jumat.

Hari Jumat, kalau Pak Anas ke kantor, beliau Salat Jumat dengan Pak Nazar. Kalau Pak Anas tidak ke kantor, Pak Nazar tidak Salat Jumat," katanya. Pengakuan ini langsung mengundang gelak tawa pengunjung. Bahkan, ketua majelis hakim tak kuasa menahan rasa gelinya. Begitu pun Nazar. Namun itu membuat tim penasihat hukum Nazar, Rufinus, emosi. "Majelis hakim, saksi harus ditegur. Ini masalah pribadi. Ini kok hakim ikutan tertawa," ujar Rufinus. Mendengar itu, Nazar mengatakan, "Saya tidak mau menyinggung soal pribadi, nanti jatuhnya sirik," timpal Nazar. (kompas.com)

Ibunda Afriyani Masih Shock, Takut Diamuk Massa JAKARta, surya - Peristiwa kecelakaan maut di kawasan Tugu Tani, Gambir, Jakarta Pusat yang menewaskan sembilan pejalan kaki, mengantarkan pengemudi Xenia, Afriyani Susanti (29) menjadi tersangka. Tidak itu saja, ibunda Afriyani, Yurneli (51), hingga Rabu (25/1) masih shock. Yurneli menerima kabar peristiwa Minggu (22/1) itu, saat ia sedang istirahat di rumahnya di Tanjung Priok, Jakarta Utara. Yurneli menjadi orangtua tunggal sejak suaminya, Santoso, meninggal 2009. ”Kondisinya sangat shock. Dia juga sering pingsan kalau cerita soal anaknya,” ungkap Ketua RT 11, Bawuk di rumahnya. Hingga kemarin, tutur Bawuk, kondisi Yurneli masih belum

stabil. Selain shock, Mereka minta dida- kepada keluarga korban,” kata Yurneli dan keluartangkan polisi untuk adik kandung Afriyani, Ruli, ga juga takut menjaga di depan rumah saat dialog di sebuah stasiun jadi sasaran amuk karena takut dia- televisi nasional, Rabu (25/1). massa. Maklum, muk," kata Bawuk. Ruli saat itu tiba bersama ibu Afriyani saat di loTerkait peristiwa kandungnya, Yurneli, mengenakasi kejadian nyaris itu, keluarga Afri- kan pakaian serba hitam. Kelujadi bulan-bulanan yani akhirnya buka arga Afriyani hingga kini masih massa karena saat suara setelah tiga tak percaya akan musibah yang itu di depannya hari tak muncul di menimpa perempuan berawak ada 13 pejalan kaki depan publik. Ke- tambun tersebut. Hampir setiap terkapar, 9 orang ist luarga menyatakan kali ditanya, Yurneli hanya mekemudian tewas. Afriyani permohonan maaf nitikan air mata. Beruntung polisi kepada keluarga “Kami sampai sekarang belangsung membawanya. korban. “Kami mewakili ka- lum sempat ketemu Afriyani. Karena ketakutan itu pula, kak kami dan keluarga kami Bahkan, saya sendiri tidak keluarga sempat meminta peng- menyampaikan rasa duka se- sanggup menyaksikan berita di amanan khusus di rumahnya dalamnya. Dan kami juga me- televisi soal musibah ini,” kata yang terletak di Sungai Bambu, nyampaikan permohonan maaf Yurnaeli.(kompas.com) Tanjung Priok. "Pengamanan khusus sempat disampaikan www.tunjungan.co.id BALAI LELANG TUNJUNGAN www.tunjungan.co.id PENGUMUMAN LELANG KEDUA EKSEKUSI HAK TANGGUNGAN keluarga ibunya kepada saya. Berdasarkan pasal 6 UU Hak Tanggungan No. 4 Th. 1996, PT. Bank Pembangunan Daerah (BPD) Jawa Timur, akan melakukan Pelelangan Eksekusi Hak Tanggungan sesuai Salinan Buku Tanah Hak Tanggungan yang dikeluarkan Kantor Pertanahan, melalui perantara Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Malang, menggunakan jasa pra lelang Balai Lelang Tunjungan terhadap : Debitur atas nama PT. Sumber Rizky Bersama Taufiq, dengan Objek Lelang Dan Alamat Agunan sbb: 2 1. Satu Paket terdiri dari 4 (empat) bidang: a. Sebidang tanah dan bangunan SHM No. 179, LT. 184 m , a.n Haji Achmad Taufiq, terletak di Ds. Wajak Kec. Wajak, Kab. Malang. b. Sebidang tanah dan bangunan SHM No. 2 317, LT. 183 m , a.n H. Achmad Taufeq, terletak di Ds. Wajak Kec. Wajak, Kab. Malang. c. Sebidang tanah dan 2 bangunan SHM No. 230, LT. 238 m , a.n H.Achmad Taufig, terletak di Ds. Wajak Kec. Wajak, Kab. Malang. d. 2 Sebidang tanah dan bangunan SHM No. 316, LT. 238 m , a.n H. Achmad Taufeq, terletak di Ds. Wajak Kec. Wajak, Kab. Malang. Alamat: Jl. Panglima Sudirman no. 133, Ds. Wajak, Kec. Wajak, Kab. Malang. H. Limit : Rp. 1.830.000.000,- Jaminan : Rp. 500.000.000,2 2. Sebidang tanah dan bangunan SHM No. 339, LT. 214 m , a.n H. Achmad Taufiq, terletak di Ds. Wajak Kec. Wajak, Kab. Malang. Alamat : Jl. Raung No. 7. H. Limit : Rp. 480.000.000,- Jaminan : Rp. 200.000.000,2 3. Sebidang tanah dan bangunan SHM No. 366, LT. 875 m , a.n Haji Achmad Taufiq, terletak di Ds. Wajak Kec. Wajak, Kab. Malang. Alamat : Jl. Suropati No. 4. H. Limit : Rp. 1.320.000.000,- Jaminan : Rp. 400.000.000,2 4. Satu Paket terdiri dari 2 (dua) bidang : a. Sebidang tanah dan bangunan SHM No. 373, LT. 423 m , a.n. H. Achmad Taufiq, terletak di Ds. Wajak Kec. Wajak, Kab. Malang. b. Sebidang tanah dan bangunan SHM No. 374, 2 LT. 1.367 m , a.n H. Achmad Taufiq, terletak di Ds. Wajak, Kec. Wajak, Kab. Malang. Alamat : Jl. Suropati No. 7, Ds. Wajak, Kec. Wajak, Kab. Malang. H. Limit : Rp. 940.000.000,- Jaminan : Rp. 300.000.000,2 5. Satu Paket terdiri dari 2 (dua) bidang : a. Sebidang tanah dan bangunan SHM No. 91, LT. 579 m , a.n Haji Achmad Taufiq, terletak di Ds. Karangnongko Kec. Poncokusumo, Kab. Malang. b. Sebidang tanah dan 2 bangunan SHM No. 92, LT. 736 m , a.n Haji Achmad Taufiq, terletak di Ds. Karangnongko Kec. Poncokusumo, Kab. Malang. Alamat : Jl. Karangnongko. H. Limit : Rp. 1.420.000.000,- Jaminan : Rp. 500.000.000,2 6. Sebidang tanah SHM No. 510, LT. 3.372 m , a.n Haji Achmad Taufiq, terletak di Ds. Tegalgondo,Kec. Karangploso, Kab. Malang. H. Limit : Rp. 600.000.000,- Jaminan : Rp. 200.000.000,2 7. Satu Paket terdiri dari 2 (dua) bidang : a. Sebidang tanah SHM No. 507, LT. 2.211 m , a.n Haji Achmad Taufiq, terletak di Ds. Tegalgondo, Kec. Karangploso,Kab. Malang. b. Sebidang tanah SHM No. 508, LT. 1.954 2 m , a.n Haji Achmad Taufiq, terletak di Ds. Tegalgondo, Kec. Karangploso, Kab. Malang. H. Limit : Rp. 595.000.000,- Jaminan : Rp. 200.000.000,2 8. Satu Paket terdiri dari 3 (tiga) bidang : a. Sebidang tanah SHM No. 93, LT. 2.253 m , a.n Haji Achmad 2 Taufeq, terletak di Ds. Krebet, Kec. Bululawang, Kab. Malang. b. Sebidang tanah SHM No. 1609, LT. 1.229 m , a.n H. Achmad Taufeq, terletak di Ds. Krebetsenggrong, Kec. Bululawang, Kab. Malang. c. Sebidang tanah 2 SHM No. 1610, LT. 1.312 m , a.n H. Achmad Taufeq, terletak di Ds. Krebetsenggrong, Kec. Bululawang, Kab. Malang. H. Limit : Rp. 770.000.000,- Jaminan : Rp. 300.000.000,2 9. Satu Paket terdiri dari 2 (dua) bidang : a. Sebidang tanah SHM No. 326, LT. 2.668 m , a.n Haji Achmad Taufiq, 2 terletak di Ds. Wajak Kec. Wajak, Kab. Malang. b. Sebidang tanah SHM No. 327, LT. 2.605 m , a.n Haji Achmad Taufiq, terletak di Ds. Wajak Kec. Wajak, Kab. Malang. H. Limit : Rp. 650.000.000,- Jaminan : Rp. 200.000.000,2 10. Sebidang tanah SHM No. 5, LT. 7.850 m , a.n Haji Achmad Taufeq, terletak di Ds. Karanganyar, Kec. Poncokusumo, Kab. Malang. H. Limit : Rp. 350.000.000,- Jaminan : Rp. 100.000.000,2 11. Sebidang tanah dan bangunan SHM No. 103, LT. 1.718 m , a.n Haji Achmad Taufiq, terletak di Ds. Pringu, Kec. Bululawang, Kab. Malang. H. Limit : Rp. 475.000.000,- Jaminan : Rp. 150.000.000,2 12. Sebidang tanah dan bangunan SHM No. 306, LT. 103 m , a.n Haji Achmad Taufeq,terletak di Ds. Wajak,Kec. Wajak, Kab. Malang.Alamat : Jl. Suropati. H. Limit : Rp. 220.000.000,- Jaminan : Rp. 75.000.000,2 13. Sebidang tanah dan bangunan SHM No. 375, LT. 293 m , a.n H. Achmad Taufiq, terletak di Ds. Wajak,Kec. Wajak, Kab. Malang. Alamat : Jl. Raung. H. Limit : Rp. 225.000.000,- Jaminan : Rp. 75.000.000,2 14. Sebidang tanah dan bangunan SHM No. 2359, LT. 153 m , a.n Haji Achmad Taufiq, terletak di Kel. Madyopuro,Kec. Kedungkandang, Kota Malang. Alamat : Jl. Danau Paniai Blok H4-G26, Kel. Madyopuro, Kec. Kedungkandang, Kota Malang. H. Limit : Rp. 200.000.000,- Jaminan : Rp. 50.000.000,2 15. Sebidang tanah dan bangunan SHM No. 284, LT. 76 m , a.n Haji Achmad Taufeq, terletak di Ds. Wajak, Kec. Wajak, Kab. Malang. Alamat : Jl. Suropati. H. Limit : Rp. 190.000.000,- Jaminan : Rp. 80.000.000,2 16. Satu Paket terdiri dari 2 (dua) bidang : a. Sebidang tanah SHM No. 394, LT. 713 m , a.n H. Achmad Taufiq, 2 terletak di Ds. Wajak Kec. Wajak, Kab. Malang. b. Sebidang tanah SHM No. 387, LT. 1.423 m , a.n H. Achmad Taufiq, terletak di Ds. Wajak Kec. Wajak, Kab. Malang. H. Limit :Rp. 650.000.000,- Jaminan:Rp. 200.000.000,Debitur atas nama CV. Sandy Jaya, dengan Objek Lelang sebagai berikut : 2 17. Sebidang tanah dan bangunan SHM No. 381, LT. 174 m , a.n Wahyudi Putranto, terletak di Ds. Gayam, Kec. Mojoroto, Kota Kediri. H. Limit : Rp. 136.570.000,- Jaminan : Rp. 50.000.000,2 18. Sebidang tanah, SHM No. 111, LT. 3.392 m , a.n Hajjah Siti Fatimah, terletak di Ds. Surat, Kec. Mojo, Kab. Kediri. H. Limit : Rp. 41.552.000,- Jaminan : Rp. 20.000.000,2 19. Sebidang tanah, SHM No. 110, LT. 9.967 m , a.n Hajjah Siti Fatimah, terletak di Ds. Surat, Kec. Mojo, Kab. Kediri. H. Limit : Rp. 122.095.750,- Jaminan : Rp. 50.000.000,2 20. Sebidang tanah, SHM No. 109, LT. 5.265 m , a.n Hajjah Siti Fatimah, terletak di Ds. Surat, Kec. Mojo, Kab. Kediri. H. Limit : Rp. 64.496.250,- Jaminan : Rp. 20.000.000,2 21. Sebidang tanah, SHM No. 108, LT. 3.817 m , a.n, Hajjah Siti Fatimah, terletak di Ds. Surat, Kec. Mojo, Kab. Kediri. H. Limit : Rp. 46.758.250,- Jaminan : Rp. 15.000.000,Debitur atas nama CV. Imada Sari Kimia Inti, dengan Objek Lelang sebagai berikut : 2 22. Sebidang tanah dan bangunan SHM No. 216, LT. 354 m , a.n Hasbolah Sudiono bin Djaelani, terletak di Ds. Ringinrejo, Kec. Ringinrejo, Kab. Kediri. H. Limit : Rp. 256.900.000,- Jaminan : Rp. 75.000.000,2 23. Sebidang tanah dan bangunan SHM No. 67, LT. 680 m , a.n Kasbollah, terletak di Ds. Ringinrejo, Kec. Kandat, Kab. Kediri. H. Limit : Rp. 256.900.000,- Jaminan : Rp. 75.000.000,Lot 24 dan 25 DIBATALKAN Yang akan diselenggarakan pada : Hari Kamis, Tanggal 9 Februari 2012, Pk. 10.00 WIB Tempat : Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL) Malang Jalan S. Supriadi No. 157 Malang SYARAT-SYARAT LELANG : 1. Obyek lelang dijual dengan kondisi apa adanya dan telah diketahui oleh calon Pembeli lelang. 2. Peserta lelang wajib setor uang jaminan lelang, sesuai tersebut ke Rekening Penampungan Lelang KPKNL Malang pada PT. Bank Mandiri (Persero) Cabang Jaksa Agung Suprapto Malang No. Rekening 144-0003143978 pada paling lambat 1 (satu) hari kerja efektif sebelum pelaksanaan lelang. 3. Pada slip setoran mencantumkan nama terang peserta lelang dan nomor SHM obyek lelang tersebut diatas Peminat yang telah menyetorkan uang jaminan lelang sebesar Rp. 20.000.000,00 (dua puluh Juta rupiah) dapat disetorkan melalui Pejabat Lelang sebelum lelang. Nama Penyetor/Peserta sesuai KTP. Penyetoran uang jaminan lelang tidak boleh melalui ATM. 4. Peserta Lelang wajib melakukan penawaran paling secara lisan sedikit sama dengan Nilai Limit, jika tidak melakukan penawaran, dikenakan sanksi tidak diperbolehkan mengikuti lelang selama 3 (tiga) bulan di Wilayah kerja KPKNL Malang. 5. Jika Peserta lelang ditunjuk sebegai pemenang lelang, uang jaminan diperhitungkan sebagai pembayaran lelang, jika tidak menang, akan dikembalikan tanpa potongan. 6. Peserta lelang yang ditunjuk sebagai pemenang lelang wajib melunasi kewajibannya dan dikenakan Bea Lelang Pembeli sebesar 1 % (satu persen) paling lambat 3 (tiga) hari kerja setelah pelaksanaan Lelang ke setelah tanggal pelaksanaan lelang ke rekening tersebut di atas. 7. Jika pemenang lelang tidak melunasi sisa pelunasan lelang sesuai ketentuan (wanprestasi) uang jaminan disetorkan Kas Negara sebagai penerimaan lain-lain. 8. Jika terjadi pembatalan lelang sesuai peraturan yang berlaku, pihak yang berkepentingan tidak dapat melakukan tuntutan terhadap KPKNL Malang, PT. Bank Pembangunan Daerah (BPD) Jawa Timur dan PT. Balai Lelang Tunjungan. Malang, 26 Januari 2012 PT. BALAI LELANG TUNJUNGAN PT. Bank Pembangunan Daerah Jawa Timur KPKNL MALANG

INFO HUBUNGI : 081.990.900.633 / 0856.55.432.672 / 031.545.1945

join facebook.com/suryaonline

follow @portalsurya


Surya Biz HALAMAN

KAMIS, 26 JANUARI 2012

Likuidasi 46 Bank

Selama enam tahun beroperasi Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) melikuidasi 46 bank dengan nilai total simpanan Rp 1,06 triliun. Data ini merupakan akumulasi dari statistik sejak LPS beroperasi 22 September 2005 sampai 31 Desember 2011. Firdaus Djaelani Kepala Eksekutif LPS

surya.co.id

Importir Keluhkan Proses Izin BPOM

■ Prosedur Panjang, Sampel Dibawa ke Bogor duk dari dua negara itu harus Sesuai peraturan BPOM, pro-

surabaya, surya - Beberapa importir Jatim mengeluhkan proses mendapatkan izin BPOM untuk produk tertentu. Rumitnya proses tersebut dini-

lai merugikan importir, karena adanya high cost. Keluhan high cost dari proses pengurusan perizinan BPOM disampaikan para importir yang

bergerak di bidang makanan dan minuman (mamin), bahan kimia dan produk komoditi yang mendatangkan produk dari Jepang dan China.

memenuhi kriteria tertentu untuk bisa masuk ke wilayah Indonesia. Kriteria yang harus dilalui antara lain, melakukan pemeriksaan laboratorium untuk mengetahui kandungan produk impor. Salah satu importir bahan kimia menyatakan, pihaknya harus menanggung biaya tambahan karena proses untuk mendapat izin BPOM butuh waktu lama. Biaya yang harus ditanggung, antara

beban importir ■ Tambahan biaya penumpukan ■ Tambahan biaya demurrage (kelebihan waktu) kontainer ■ Bahan impor tertahan, tidak bisa produksi ■ Imbasnya, ekspor tertunda lain, biaya demurrage (kelebihan waktu) kontainer yang nilainya mencapai Rp 10 juta. Biaya tambahan lain yang muncul, biaya penumpukan di pelabuhan di mana untuk kontainer tidak diangkut lebih dari lima hari dikenakan relokasi nilainya Rp 15 juta sampai Rp 20 juta. “Seharusnya sosialisasi diberikan sebelum barang datang jadi kami bisa buat hitung-hitungan, tetapi kalau barang sudah ada di pelabuhan, padahal sampai satu bulan izin belum bisa didapat kami harus nombok,” ujar pemilik usaha impor bahan kimia untuk makanan olahan, Rabu (25/1).

Lamanya waktu mendapat izin untuk produk dari dua negara itu dikarenakan ada kewajiban menjalani proses pemeriksaan laboratorium di Bogor. "Meski produk impor sudah tiba di Pelabuhan Tanjung Perak, tetap sampel yang diambil harus dikirim ke Bogor untuk diperiksa dilaboratorium yang ditunjuk," jelasnya. Pengusaha yang enggan disebut namanya ini memaparkan, selama ini ia mengimpor produk bahan kimia untuk makanan dari China. Tetapi, proses penerimaan barang Desember lalu terhalang aturan yang menetapkan produk tertentu dari China harus melalui pemeriksaan laboratorium. “Kami pada prinsipnya mendukung aturan itu, tetapi sebelum diterapkan harusnya ada standar kerja yang ditetapkan jadi kami tidak kebingungan,” tegasnya. Ia berharap, ada kebijakan yang mendukung yang memungkinkan produk impor yang tiba di pelabuhan bisa

diizinkan masuk dulu dan di segel. Sehingga, importir bisa menghindari biaya tambahan yang sangat besar selama menunggu proses perizinan. Ketua Gabungan Importir Nasional Seluruh Indonesia (Ginsi) Jatim Bambang Sukadi membenarkan adanya keluhan importir terkait birokrasi perizinan. Ia menyebut, ada aturan yang tidak kondusif dan sosialisasinya kurang sampai pada para importir. “Importir hitungannya jam, tetapi sebaliknya, petugas kesannya tidak memperhatikan itu dan tenang aja meski terlambat beberapa hari,” ujar Bambang. Saat ini, ada 600 anggota Ginsi di Jatim. Dari jumlah itu, 80 persen di antaranya produsen atau industri yang mengolah kembali bahan impor untuk produksi. “Kebanyakan importir produsen membuat produk untuk ekspor. Kalau proses impor bahan-bahan terhambat, otomatis mereka tidak bisa produksi dan tidak bisa ekspor, jika begini negara juga rugi,” tambah Bambang. (rey)

Proses Izin Bisa Selesai Satu Hari

TERKENDALA IZIN - Penumpukan kontainer yang terlalu lama karena lamanya proses perizinan, dikeluhkan banyak importir. Karena kondisi ini menyebabkan pembengkakan biaya hingga penundaan produksi.

Kepala BPOM Surabaya Endang Pujiwati menyatakan, selama ini BPOM telah berusaha membantu importir untuk memproses perizinan secepatnya. “Proses sebenarnya satu hari selesai, pagi diajukan, siang atau sore sudah selesai dan bea cukai bisa aprove, tetapi memang seminggu ini ada masalah teknis, sistemnya ada yang error,” ujar Endang saat dihubungi kemarin. Terkait proses perizinan yang memerlukan pemeriksaan laboratorium, Endang menyebut, aturan itu ditetapkan bagi produk dari negara Jepang yang dikhawatirkan terkena radiasi nuklir. Sedang produk asal China, khusus bahan olahan mamin harus menjalani pemeriksaan laboratorium untuk memastikan ada tidaknya kandungan melamin.“Pemeriksaan di Bogor itu kaitannya dengan Batan, untuk jangka waktu pemeriksaan laboratorium, lama tidaknya itu tergantung dari sana,” ujar Endang. Ia juga menegaskan, jika sosialisasi terkait aturan itu sudah diberikan pada para importir. (rey) surya/habibur rohman

Mobil Lokal Diminta Bidik Pasar Khusus jakarta, surya - Direktur Jenderal Basis Industri Manufaktur, Kementerian Perindustrian, Panggah Susanto, meminta industri mobil lokal untuk melirik segmen pasar khusus. Ini agar tidak berkompetisi dengan produsen mobil raksasa. "Harapannya, kapasitas mesin tidak berhadapan langsung atau head to head dengan mobil yang ada di pasar," ujar Panggah, di Gedung DPR, Rabu (25/1). Dari data yang ia pegang, saat ini terdapat 20 perusahaan mobil raksasa yang sudah mapan dengan kapasitas produksi 900.000 unit per tahun. Kementerian Perindustrian mencatat, beberapa perusahaan mobil lokal mulai bangkit untuk mendapatkan kue penjualan mobil, di antaranya, Kiat Esemka, Komodo (PT Fin Semarang), Tawon (PT Sumber Gasindo Jaya), GEA (PT Inka), Arina (UNS Semarang), MOBIRA (PT Sarimas Ahmadi Pratama), dan Mahator (PT Maha Era Motor). "Kami mendukung inovasi engineering untuk pengem-

Kami dukung inovasi engineering untuk pengembangan kendaraan dalam bentuk promosi, uji coba, kelaikan jalan, dan pelatihan riset, serta pengembangan. Panggah Susanto Dirjen Basis Industri Manufaktur, Kementerian Perindustrian.

bangan kendaraan dalam bentuk promosi, uji coba, kelaikan jalan, dan pelatihan riset, serta pengembangan," kata Panggah. Namun begitu, Panggah berharap, mobil produksi lokal itu mencari cerug pasar sendiri agar tidak berkompetisi langsung dengan produsen mobil raksasa. Panggah beralasan, produsen mobil yang mapan sudah menguasai pasar, distribusi dan jaringan hingga 800 industri komponen. Sementara, Walikota Solo Joko Widodo mengungkapkan bahwa mobil Kiat Esemka sebenarnya sudah ada sejak dua ta-

hun silam, namun tidak dilirik kendati sudah dipamerkan di beberapa kota. Hingga saat ini, Joko mengungkapkan, sudah ada sekitar 5.000 pemesan mobil Kiat Esemka. Namun, mobil buatan anak SMK itu akan diproduksi massal setelah melalui uji emisi, kelayakan dan proses registrasi. Hanya ia menegaskan, produksi Kiat Esemka ini lebih merupakan industri rakyat. Komponennya dari industri rumah tangga. Dia mencontohkan, knalpot dari Purbalingga, velg dari Tegal dan blok mesin di Klaten. Joko memperkirakan kapasitas produksinya paling maksimal 300 unit per bulan. "Kalau kami dibantu, tahun ini sudah bisa produksi massal, sekitar 500 mobil, ini kalau izin segera keluar," tandasnya. Di sisi lain, agen tunggal pemegang merek (ATPM) mengaku, akan ambil bagian dalam program mobil murah dan ramah lingkungan (low cost and green car/LCGC), jika insentif dari pemerintah menarik. (kontan/kompas.com)

Sektor Angkutan Barang Kian Prospektif SURABAYA, SURYA -Arus perdagangan terus naik, PT Pelayaran Nasional Indonesia (Persero) atau Pelni membukukan pendapatan hingga Rp 196,8 miliar sepanjang 2011. General Manager PT Pelni (Persero) Cabang Surabaya, Daniel Ecbert Bangonan mengatakan, pertumbuhan terbesar dari muatan atau kargo, sampai 46 persen dibandingkan 2010. "Kalau revenue penumpang tumbuh 16 persen,” kata Daniel, di Surabaya, Rabu (25/1). Namun, revenue penumpang ini masih mendominasi total revenue. Pelni membukukan revenue penumpang tumbuh dari Rp 116,8 miliar (2010) menjadi Rp 139,8 miliar (2011), sementara untuk muatan tumbuh dari Rp 39 miliar menjadi Rp 57 miliar. “Tahun ini fokus kargo semakin diperluas karena potensinya bagus, kami juga modifikasi beberapa kapal angkutan menjadi lebih modern agar bersaing,” yakin.

Setelah modifikasi KM Dobonsolo, 2012 PT Pelni melakukan pada kapal KM Ciremai. Modifikasi ini dilaksanakan sekitar Maret–April 2012 untuk kapal rute pelayaran ke Indonesia Timur. Misal, KM Dobonsolo memiliki rute Tanjung Priuk–Surabaya–Makassa -Bau Bau–Bitung– Sorong–Manokwari–Jayapura. Sedang KM Ciremai memiliki rute Tanjung Priok–Surabaya–Makassar–Bau Bau–Ambon–Tual–Kaimana–Fak Fak. “Modifikasi kapal ini diperkirakan menelan investasi hingga Rp 90 miliar dan akan dilakukan di Singapura dibantu tim ITS. Tujuannya, mengurangi disparitas harga barang antara wilayah Jawa dengan Indonesia Timur (Intim),” ujar Daniel. KM Ciremai sebelumnya memiliki tempat mengangkut gross container (GC), namun kapasitasnya minim. Setidaknya, setelah modifikasi GC yang dimuat 500 ton/m3. ”Nantinya di Surabaya

surya/sugiharto

siap kirim - Pekerja mengangkat barang paketan yang siap dikirimkan di Stasiun Pasar Turi Surabaya, Rabu (25/1). bisa menyumbang tingkat keterisian 15 persen,” ujarnya. Perluas Sektor Kargo Sektor transportasi laut dan darat juga menjadi salah satu fokus perbankan tahun ini dalam pengucuran kredit. PT Bank Bukopin Tbk Cabang Surabaya menargetkan, dari total kucuran kredit terserap di tiga sektor yakni transportasi, kargo dan perdagangan, serta agribisnis. Pemimpin Cabang Surabaya PT Bank Bukopin Tbk Heri

Purwanto mengatakan, sektor angkutan cukup bagus potensi pertumbuhannya di Surabaya. “Dari realisasi kredit 2011 sebesar 1,5 triliun, kami berharap tumbuh 70–75 persen tahun ini, separo di antaranya perdagangan dan kargo,” katanya, Rabu (25/1). Realisasi penyaluran kredit 2011 Rp 1,5 triliun, dengan penghimpunan dana pihak ketiga (DPK) Rp 2 triliun. 2012 Diharapkan tumbuh 25 persen menjadi Rp 2,5 triliun. Sedang kredit menjadi Rp 2,625 triliun. (ame)

Semen Gresik Gelar UKM Award 2011

Gaet Omzet Rp 700 Miliar dari 10.000 UKM Binaan Melalui proses seleksi bertahap yang ketat, ajang Semen Gresik (SG) UKM Award 2011 akhirnya menetapkan Laras Food sebagai pemenang utama. Usaha pembuatan siomay yang dikembangkan Ririn (33) warga Tenaru, Driyorejo Gresik itu, berhak atas terofi dan dana pembinaan sebesar Rp 25 juta.

L

aras Food merupakan usaha rumahan yang dirintis Ririn sejak 2007. Usaha ini bergerak dalam bidang pembuatan makanan olahan dengan bahan baku ikan. Ririn mengawali usahanya bersama suami, Ali Usman, dengan memanfaatkan KUR yang dikucurkan PT Semen Gresik Tbk. Kini, perempuan berjilbab itu mampu membuka lahan mata pencaharian bagi beberapa warga sekitar rumahnya. Jika di tahun-tahun awal Ririn mampu meraup omzet sekitar Rp 10 juta per bulan,

saat ini ibu dua anak itu bisa mengantongi hingga Rp 100 juta per bulan. Ia juga sudah memiliki 28 karyawan yang mengolah bahan baku udang, ikan, dan cumi-cumi 5 ton- 6 ton per bulan. Produk makanan olahannya ini sudah merambah pasar hingga ke luar pulau. Peluang pasar yang semakin terbuka membuat Ririn terus berinovasi mengembangkan usaha. Jika sebelumnya ia memasarkan Laras Food sendiri, kini Ririn merekrut karyawan khusus di bidang pemasaran. "Setelah ini kami membentuk

join facebook.com/suryaonline

tim marketing yang andal dan menyiapkan packaging produk yang lebih menarik,” ujar Ririn, setelah menerima penganuge­rahan UKM Award SG, di Grand City, Rabu (25/1). Program SG UKM Award diikuti 120 UKM yang merupakan binaan PT Semen Gresik dan binaan 21 BUMN lainnya. Peserta diseleksi secara administrasi dan kunjungan langsung ke lapangan. Dari seluruh UKM, ditetapkan 18 UKM terbaik untuk masuk nominasi, berdasarkan enam kategori. Pengelompokan kategori terdiri dari, kategori kepatuhan pengelolaan administrasi dan keuangan, kepatuhan pada kewajiban angsuran dan kewirausahaan, kepedulian pada lingkungan, pertumbuhan penyerapan kerja, pertumbuhan perdagangan negeri, serta ekspor dan wira usaha. PT SG sampai Desember 2011

memiliki mitra binaan mencapai 10.000 UKM. UKM mitra itu mayoritas atau 90 persennya terdapat di Jatim dan yang lain seperti di Jogjakarta, Jateng, dan Bali. Jumlah UKM terbesar di Tuban sebanyak 4.500 UKM, disusul Gresik dengan 3.000 UKM. Dirut PT SG, Dwi Soetjipto mengatakan, UKM Award SG sudah digelar sebanyak tiga kali. Melalui kegiatan ini diharapkan daya saing UKM terus terdongkrak, sehingga bisa meningkatkan kualitas pertumbuhan ekonomi Indonesia. Dwi memaparkan, secara ke­seluruhan UKM yang menjadi binaan PT SG saat ini mampu menyerap 20.000 tenaga kerja dan bisa mendatangkan omzet hingga Rp 700 miliar per tahun. Setiap tahun, PT SG mendukung pembinaan UKM dengan anggaran sebesar 4 persen dari laba perusahaan. “Dukungannya berupa bina lingkungan

surya/sugiharto

UKM AWARD - Wakil Gubernur Jatim, Saifullah Yusuf (dua dari kanan) bersama Direktur Utama PT Semen Gresik Tbk, Dwi Soetjipto (kanan) berdialog dengan juara umum UKM Award, Ririn, di Surabaya, Rabu (25/1). sebesar 2 persen dan UMKM 2 persen. Jadi, kalau laba sekitar Rp 3,9 triliun maka dana yang dialokasikan berkisar Rp 130 miliar sampai Rp 180 miliar,” ujar Dwi. Deputi Bidang Pengembangan dan Restrukturisasi Usaha Kementerian Koperasi dan UKM, Choirul Djamhari mengatakan, UKM harus diperkuat agar per-

ekonomian lokal tak guncang. Menurutnya, UKM adalah safety belt perekonomian. Kerap kali UKM tidak masuk dalam penghitungan PDB atau dikategorikan underground economy, sehingga UKM sering diabaikan. "Padahal, kontribusi UKM luar biasa besar. Jumlahnya se-Indonesia mencapai 53,7 juta UKM, menjadi pemain penting

dalam struktur perekonomian nasional," ujar Choirul. Sedang Wakil Gubernur Jatim Syaifullah Yusuf menyatakan, UKM harus dibina karena terbukti jadi penguat perekonomian. ”UKM menyumbang 54 persen dari pendapatan daerah, jadi bisa dibayangkan pengaruhnya dalam perekonomian daerah," ujar Gus Ipul. (dyan rekohadi) follow @portalsurya


4

finance

I I I I I

18

I I I I I

19

I I I I I

20

Minyak (Dolar AS/Barel)

I I I I I

24

I I I 3.963,60 I I 25

110.00 100.00 90.00 80.00

I I I I I

19

I I I I I

20

I I I I I

23

I I I I I

24

Kurs Rupiah per Dolar AS

I I I 98,25 I I 25

8.800 8.900 9.000 9.100

I I I I I

19

I I I I I

20

I I I I I

I I I I I

23

24

I I I 8.887,50 I I 25

sumber: bloomberg

KURS VALAS

surya.co.id

Jakarta IHSG 4.200 3.900 3.600 3.300

KAMIS, 26 JANUARI 2012

MATA UANG

KURS JUAL

KURS BELI

EUR

11,812.71

11,694.51

HKD

1,167.85

1,156.11

SGD

7,162.73

7,086.00

USD

9,063.00

8,973.00

antara

Bisnis Jas Hujan untuk Sepatu (2-Habis)

Setelah Agen Bikin Show Room Ketika produknya mulai diterima pasar, Mochamad Afif terus melebarkan sayap. Selain meningkatkan kualitas, pemuda yang baru lulus kuliah itu kini bersiap melakukan diversifikasi usaha. Ia siap-siap menggarap jas untuk helm, motor dan mobil.

P

ERKEMBANGAN usaha jas sepatu Afif meningkat pesat dalam kurun tiga tahun, sejak pertama kali dirintis. Kalau di awal-awal tahun, ia hanya bisa menjual produk pada teman terdekat, berikutnya penjualan mulai menyebar di banyak tempat. Jika di tahun awal Afif harus bersabar dan rajin mengenalkan produk karyanya, produk yang diberi nama ‘jas sepatu fun cover’ itu mulai laris dijual di tahun 2010. Pembelinya berasal dari banyak tempat mulai dari Surabaya, Jakarta, Makassar hingga banyak daerah di Sumatra dan Kalimantan. Pada 2008, Afif hanya mampu menjual 500 pasang jas sepatu yang kala itu dibanderol dengan harga Rp 25.000, tahun berikutnya angka penjualan mulai menanjak. Setelah melakukan edukasi pada masyarakat, di tahun 2009 angka penjualannya meningkat jadi 1.200 pasang. Tahun 2010 meningkat lagi jadi 3.600 pasang yang terjual. Di tahun 2011 angka penjualan sudah menunjuk angka empat kali lipat dari penjualan

tahun 2010. Omzet yang dikumpulkan sudah ratusan juta dalam setahun. Penyebaran produk itu melalui pola reseller, yang berarti mulai menjalin kemitraan atau membangun agen-agen penjualan. Saat ini, tercatat 144 agen di seluruh Indonesia. Bahkan, di akhir 2011 lalu jas sepatu fun cover mulai merambah negeri tetangga Malaysia. Afif mengirim 1.000 pasang jas sepatu ke Malaysia dan berharap peluang pasar di sana terus terbuka. Begitu bisnis mulai terbuka dan lancar, Afif tak mau terpaku dengan keberhasilan. Dengan peningkatan permintaan dan produksi dalam dua tahun terakhir, bungsu dari enam bersaudara itu mulai melirik pengembangan dengan menyiapkan produk baru. Jas pelindung untuk helm,

join facebook.com/suryaonline

pelindung untuk motor dan mobil menjadi target diversifikasi yang akan diwujudkan Afif tahun ini. Desainnya sudah ada dan kebutuhan bahan serta peralatan sudah disiapkan. "Tinggal tunggu pelaksanakannya saja,” ujar Afif sambil mendampingi ibu-ibu di tempat produksi di kawasan Tambak Sawah, Waru Sidoarjo, Rabu (25/1). Untuk mendukung pengembangan usahanya, Afif bercitacita membuat showroom sendiri. Pemuda yang tinggal di Jl Nyamplungan VI itu berniat mengangkat potensi warga Tambak Sawah yang terlibat produksi jas sepatu. Setidaknya, 15 warga Tambak Sawah yang dirangkul sebagai pekerja di bidang produksi jas sepatu. Jika usaha dikembangkan, diperkirakan akan ada lebih banyak warga yang terlibat dalam proses produksi. “Saya mencoba membantu ibu-ibu yang ingin menambah pendapatan dan rencananya akan saya selipkan program character building bagi mereka melalui pengenalan jati diri, kerja sama dan komunikasi,” tambah putra pasangan alm Abdullah Effendi dan Hj Laily itu. (dyan rekohadi)

Harian Surya akan menampilkan rubrik Inspirasi Usaha yang menampilkan profil para wirausaha yang diharapkan bisa jadi inspirasi bagi pembaca. Inspirasi Usaha akan hadir tiap Rabu dan Kamis di halaman 4.

24/1

25/1

DOLAR AS/TROY OUNCE 1.672.00

PERKIRAAN PASAR

1.667.20

(24 KARAT) Rp 487.000/gram

sumber: bank indonesia

Pembiayaan Otomotif Moderat ■ Uang Muka Tak Lebih 30%

ANDALAN - Mochamad Afif dan jas sepatu karyanya.

HARGA EMAS

SURABAYA, SURYA - Perusahaan pembiayaan otomotif, khususnya sepeda motor memproyeksi pertumbuhan pembiayaan tahun ini lebih moderat, tidak seagresif tahun lalu. Adira Finance dan Federal International Finance (FIF), misalnya, hanya menargetkan pertumbuhan pembiayaan 10– 15 persen. "Agak susah tahun ini," kata Regional Manager Adira Finance (otomotif) Area Jatim, Mohammad Syahrir, Rabu (25/1). "Tumbuh di kisaran 10 persen, dari realisasi tahun 2011 saja, sudah bagus." Realisasi pembiayaan anak perusahaan Astra International ini di tahun 2011 mencapai Rp 1 triliun, tahun ini diproyeksi Rp 100 miliar. Salah satu faktor yang mungkin jadi penghambat adalah pengalihan penggunaan BBM bersubsidi, April 2012, bagi pe-

milik kendaraan pribadi. Kebetulan pula, lanjut Mohammad Syahrir, segmen pembiayaan Adira Finance adalah menengah ke bawah. "Tentu dampaknya akan terasa. Kalau pembiayaan roda empat mungkin tidak banyak terimbas sih,” paparnya. Dari Rp 1 triliun, dominasi pembiayaan Adira Finance masih didominasi pembiayaan kendaraan roda dua, yakni sekitar 60 persen, sisanya kendaraan roda empat. Perusahaan ini menawarkan suku bunga yang lama yakni 23–26 persen efektif per tahun dengan tenor maksimal 3 tahun. Saat ini, jumlah nasabah aktif nasabah Adira Finance (otomotif) sekitar 250.000 dengan tingkat kredit macet (NPL) 1,3 persen. Untuk menggairahkan pasar, Adira Finance masih memasang uang muka ringan pembelian

ATURANMULTIFINANCE ■ Bank Indonesia (BI) mengharapkan multifinance seragam menentukan besaran DP, yakni di atas 30%. ■ Bank Indonesia dan Bapepam-LK akan merumuskan uang muka dalam bentuk Peraturan Kementerian Keuangan, yang rencananya dirilis pada Triwulan-I 2012.

kendaraan roda dua, yakni mulai Rp 500.000 untuk jenis Honda. Merek ini pangsa pasarnya paling bagus. "Biar nggak terlalu berisiko, kami biasanya menggali nasabah eksisting yang track record cicilannya bagus," terang Mohammad Syahrir. Sebelumnya, Head of Division FIF, Djap Tet Fa menyebutkan di tahun 2012 tidak menargetkan pertumbuhan pembiayaan ter-

lalu besar. Manajemen melihat pasar lebih dulu. Jika di kuartal pertama membaik, baru dilakukan revisi target. Target awal, pertumbuhannya moderat di level 15–20 persen, karena tahun lalu FIF secara nasional membiayai 8,2 juta kendaraan roda dua. FIF berhati-hati melakukan ekspansi pembiayaan, uang mukanya tidak digebyar murah atau bahkan nol rupiah. "Nasabah tetap bayar tapi minimal 14 persen dari harga motor atau sekitar Rp 2 juta hingga Rp 3 juta, tergantung wilayahnya, ini mengacu pada risk based strategy,” tandas Djap Tet Fa. Sekjen Asosiasi Perusahaan Pembiayaan Indonesia (APPI) Roni Haslim menegaskan, perusahaan pembiayaan tidak menaikkan uang muka (down payment/DP) kredit motor maupun mobil hingga 30 persen. "Idealnya itu untuk mobil 20 persen dan untuk motor 10 persen," ujar Roni yang juga Dirut BCA Finance ini. (ame)

Tabel Mortalita Baru Dorong Penurunan Tarif Premi JAKARTA, SURYA - Pemberlakukan Tabel Mortalita Indonesia (TMI) terbaru mendorong penurunan tarif premi asuransi, tapi tidak berarti penerimaan premi perusahaan asuransi akan turun. "Kami yakin target pertumbuhan pendapatan premi 2012 sebesar 20 hingga 30 persen akan tetap tercapai," kata Ketua Umum Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI), Hendrisman Rahim, Rabu (25/1). Penentuan tarif premi tak hanya didasarkan pada TMI, namun juga mempertimbangkan tingkat suku bunga, investasi. Porsi TMI terhadap tarif premsi, kemungkinan sekitar sepertiganya. Menurut Hendrisman yang juga Direktur Utama PT Asuransi Jiwasraya (Persero), untuk premi yang dikaitkan dengan saving (tabungan), kemungkinan penurunan pendapatannya

tidak signifikan, tapi untuk yang benar-benar proteksi memang pengaruhnya besar. Dalam TMI 2011, terdapat penurunan tingkat mortalitas yang signifikan untuk usia-usia produktif sehingga membawa dampak positif pada industri asuransi jiwa, manfaat karyawan dan lainnya. Sebelumnya, industri asuransi jiwa menggunakan TMI II sejak 1999. Perubahan aspek kependudukan seperti urbanisasi, faktor kesehatan dan kematian, mendorong penyempurnaan TMI II menjadi TMI 2011, untuk mendukung penentuan tarif premi yang lebih mutakhir dan komprehensif. AAJI menggandeng Persatuan Aktuaris Indonesia (PAI) dan Swiss Re, serta Biro Perasuransian Bapepam-LK untuk membentuk tim kerja TMI 2011. Tim

antara

TABEL MORTALITA - Ketua Umum Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) Hendrisman Rahim (tengah) didampingi (dari ki-ka) perwakilan Swiss Re, Paul Murray, Ketua Tim Kerja TMI 2011 Rianto Djojosugito, Ketua Persatuan Aktuaris Indonesia (PAI) Budi Tampubolon dan Direktur Eksekutif AAJI Benny Woworuntu saat peluncuran Tabel Mortalita Indonesia 2011, Rabu (25/1). bekerja sejak November 2009 hingga Januari 2012. Ketua Tim Kerja TMI 2011, Rianto Ahmadi Djojosugito menyebutkan, TMI 2011 merefleksikan polis asuransi jiwa individu de-

ngan manfaat asuransi tambahan penyakit kritis yang dipercepat, secara keseluruhan punya pengalaman mortalitas 30-50 persen, lebih baik dari yang terefleksikan di TMI II. (ant)

JobStreet Indonesia Lirik Pasar Bursa SURABAYA, SURYA - Penyedia jasa layanan rekrutmen kerja via online PT JobStreet Indonesia ancang-ancang masuk pasar bursa mengikuti jejak holding company-nya JobStreet Corporation Berhad yang listing di pasar bursa saham MESDAQ (Malaysian Exchange of Securities Dealing and Automated Quotation) sejak 2004.. Country Manager PT JobStreet Indonesia, Chris Antonius mengatakan, untuk PT JobStreet

Indonesia yang merupakan perusahaan joint venture perusahaan Indonesia–Malaysia ini memang ada peluang ke sana karena pasarnya menjanjikan. “Namun, hal itu bukan sesuatu yang mudah karena kami masih dalam proses memperkuat pasar domestik dan memperluas market share,” katanya, Rabu (25/1). JobStreet Indonesia selain berencana ekspansi ke Vietnam juga membuka kantor cabang di

kota-kota besar di Indonesia untuk mempermudah jangkauan pemasaran. “Sejak 2006 sampai saat ini sudah ada 18.000 perusahaan yang menjadi klien aktif,” terang Chris Antonius. Marjin keuntungan bisnis penyedia jasa layanan rekrutmen kerja online memang menggiurkan lantaran pasar pengguna yang melek teknologi semakin gemuk. Jobstreet Indonesia memasang tarif iklan lowongan kerja secara

paket bulanan (Rp 800.000) dan paket tahunan (Rp 8 juta). Tarif iklan itu belum berubah sejak beberapa tahun terakhir. Perusahaan pemasang iklan juga bebas memasang berapapun jumlah lowongan kerja, tidak ada pembatasan selama masa beriklan. Tahun ini, PT JobStreet Indonesia menargetkan tambahan 5.000 klien dari Jatim. Dari 18.000 perusahaan yang terdaftar, hanya 2.500 dari Jatim. (ame)

follow @portalsurya


surya jatim

KAMIS, 26 JANUARI 2012

surya.co.id

Jalan Aspal Rp 825 Juta Rusak ■ PU Akui Ada Kesalahan Teknis

surya/sudarmawan

mengelupas - Diduga dikerjakan asal-asalan, jalan yang baru diaspal ini sudah mengelupas, Rabu (25/1). Dinas PU mengakui ada kesalahan.

ponorogo, surya - Proyek pembangunan pelebaran dan pengaspalan jalan alternatif antara Kecamatan Sambit menuju Kecamatan Ngrayun sepanjang 4 kilometer diduga dikerjakan asal-asalan. Pasalnya, proyek menelan anggaran Rp 825 juta di Dusun Kepyar, Desa Gajah yang berbatasan langsung dengan Desa Wringinanom, Kecamatan Sambit itu, sebagian aspalnya sudah mengelupas dan berlubang. Padahal, proyek itu baru dikerjakan antara Bulan Oktober - Nopember 2011 lalu. Selain itu, tudingan warga tersebut diperjelas dengan tidak adanya papan nama. Sehingga,

warga tidak tahu dana yang diserap berapa. Di samping itu, menurut informasi yang diterima warga jalan tersebut direhab dan diperlebar dari 3 meter menjadi 4 meter. Namun, dalam kenyataan di lapangan lebar jalan tersebut tidak sampai 4 meter. Bahkan, di kanan kiri jalan juga tidak ada saluran air atau selokan, sehingga akan cepat merusak badan jalan karena jalan tersebut berada di posisi kemiringan. Dampaknya, jika hujan, air akan meluber ke badan jalan dan akan merusak aspal. Ironisnya, sepanjang pinggiran jalan itu, di tepian badan jalan

■ Diduga Dikerjakan Asal-asalan

yang diaspal masih ada sisa makadam baru yang lebarnya sekitar setengah meter tidak diaspal melainkan hanya ditutup tanah. Akibatnya, ketika hujan turun tanah hilang dibawa air dan terlihat tataan makadamnya. Salah seorang warga asal Dusun Cari, Desa Gajah, Kecamatan Sambit, Wagi (45) mengaku menyayangkan jalan yang dibangun sekitar 4 bulan lalu itu banyak mengalami kejanggalan. Di kanan kiri jalan masih banyak sisa makadam baru yang tidak dilapis aspal, sehingga saat hujan tumpukan batu terlihat jelas. Apalagi, di kanan kiri jalan juga tidak ada selokan air. “Aspal ini tidak akan berumur

lama kalau pengerjaannya asalasalan. Mungkin Dinas Pekerjaan Umum (PU) dan pelaksana mengira perbaikan jalan di tengah hutan warganya tidak tahu. Hal yang sama diungkapkan warga lainnya, Mari (17). Warga asal Desa Gajah yang ditemui di tengah hutan jalan itu mengaku kalau jalan baru diaspal. Namun, sudah banyak yang jebol dan tidak ada selokan air di kanan kiri badan jalan. Kepala Desa Gajah, Joko Sutrisno (43) menjelaskan, pihaknya tidak tahu menahu proyek pelebaran dan pengaspalan jalan di Dusun Kepyar tersebut. Alasannya, proyek dikerjakan rekanan.

Kepala Bidang Bina Marga, Dinas PU Pemkab Ponorogo, Jamus Kunto ketika dimintai keterangan terkait kerusakan jalan proyek pelebaran dan pengaspalan jalan Desa Gajah membantah kalau lebar jalan di Dusun Kepayar itu 4 meter. Menurutnya, sesuai rancangan lebar jalan hanya 3,5 meter. “Kalau belum ada selokan memang kami akui itu kesalahannya. Itu tanggung jawab kami karena jalan tersebut masih penyerahan tahap pertama (P -1). Kami siap memperbaikinya lagi. Untuk pengaspalan di jalur Bibis-Bedingin itu kami siap memperbaiki kembali," janji Jamus Kunto. (wan)

50 Kasek Liburan Imlek ke Singapura ponorogo, surya Liburan Tahun Baru Imlek ternyata tidak saja didominasi warga Tionghoa saja. Buktinya di Ponorogo 50 Kepala Sekolah (Kasek) setingkat SMP Negeri yang tergabung dalam anggota Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) menghabiskan libur Imlek ke Singapura selama tiga hari (21/1 - 23/1). Karena mereka berangkat bersamaan dan dalam jumlah yang cukup besar, muncul berbagai isu dan menjadi perbincangan hangat di kalangan pendidik dan Pegawai Negeri Sipil (PNS), jika para kasek itu pelesir karena didanai rekanan pemenang tender Tahun 2011. Dugaan para kasek pelesir didanai rekanan yang menang tender di Dinas Pendidikan itu, tidak hanya menjadi perbincangan para PNS, bahkan kalangan Guru Tidak Tetap (GTT) dan Pegawai Tidak Tetap (PTT)

Muncul isu negatif ■ Baiaya pelesir ke Singapura membutuhkan dana Rp 8 juta per orang ■ Pelesir akhirnya dikaitkan dengan pemenang tender proyek tahun anggaran 2011, yang membiayai para kasek juga menggunjingkan keberangkatan mereka. Apalagi, keberangkatan ke Singapura per orang minimal membutuhkan dana Rp 7 juta sampai Rp 8 juta selama tiga hari. Namun, sejumlah kasek dan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Ponorogo yang dikonfirmasi ramai-ramai membantahnya dan mengaku jika keberangkatan itu menggunakan dana tabungan pribadi kasek masing-masing. Salah seorang kasek yang

ikut pelesir, Kepala SMPN 1 Jetis, Nunuk Sri Murni. Dia mengelak keberangkatannya ke Singapura bersama rekanrekan kasek lainnya didanai rekanan pemenang tender. Menurutnya, acara itu inisiatif para kasek dengan menggunakan dana pribadi tabungan dari masing-masing kasek yang tergabung dalam MKKS. “Tidak benar kalau keberangkatan kami didanai pihak ketiga (rekanan). Kami berangkat dengan rekan kasek lain juga bersama keluarga masingmasing. Anggarannya hasil dari tabungan sendiri,” kata Nunuk. Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Ponorogo, Supeno juga membantah kalau isu yang berkembang, para kasek didanai pihak rekanan pemenang tender. “Itu murni biaya pribadi jadi tidak benar isu itu," tandasnya. (wan)

surya/amru muis

AMBLeS - Jalur alternatif penghubung antara Kecamatan Rejoso dan Bagor yang ambles sepanjang 8 meter dan kedalaman 1,5 meter, sehingga memutus jalan akibat tergerus banjir Sungai Widas.

8.000 Perahu Nelayan Sandar ■ Cuaca Ekstrem Dongkrak Harga Ikan Laut lamongan, surya Angin kencang dan ombak besar membuat 32.000 nelayan di dua Kecamatan, Brondong dan Paciran sejak dua pekan ini menyandarkan 8.000 perahu mereka karena tidak berani melaut. ”Selama 14 hari ini kami tidak berani melaut. Mereka takut tenggelam karena ombak besar,” ujar Anas Wijaya, Ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Lamongan, Rabu (25/1). Kini sebagian besar kesibukan para nelayan dialihkan dengan memperbaiki kerusakan perahu dan jaring sembari menunggu cuaca bersahabat yang tidak diketahui sampai kapan. Meski libur, nelayan sudah sadar saat cuaca mendukung dan tangkapan ikan melimpah mereka menyimpan sebagian penghasilannya untuk persiapan musim paceklik. Di Tuban para nelayan juga libur panjang. Namun, mereka harus siaga di pinggir pantai untuk menjaga perahu dan peralatan tangkap ikan jika sewaktu-waktu disapu ombak.

Tanah Ambles 1,5 Meter, Jalan Terputus nganjuk, surya - Akibat tergerus banjir Sungai Widas, jalan alternatif penghubung antarkecamatan di Desa Mungkung, Kecamatan Rejoso ambles dan terputus. Akibatnya arus lalu lintas yang biasa melewati jalan tersebut terpaksa dialihkan melalui jalan setapak melewati tanah persawahan milik warga. Menurut salah satu warga

Desa Mungkung, Tiono, amblesnya jalan alternatif tersebut terjadi sejak tiga hari terakhir. Dan hingga hari ini tanah ambles mencapai 8 meter dengan kedalaman 1,5 meter. “Setiap hari jalan yang ambles terus bertambah, karena air Sungai Widas terus menggerus karena sedang banjir,” kata Tanio, Rabu (25/1). Awal dari ambles dan terpu-

tusnya jalan alternatif tersebut, ungkap Tanio, tidak diketahui oleh warga. Diduga amblesnya jalan tersebut terjadi pada malam hari, sehingga tidak ada yang mengetahui. Baru pagi harinya warga diributkan amblesnya jalan alternatif tersebut. Hal sama disampaikan Ketua RT 2 RW 4 Desa Mungkung, Kecamatan Rejoso, Sumadi. Dirinya langsung meminta warga

untuk kerja bakti membuat jalan setapak setelah jalan terputus akibat ambles tersebut. Sebetulnya, ungkap Sumadi, terjadinya longsor di jalan alternatif tersebut sudah dilakukan antisipasi dengan membangun plengsengan bronjong sepanjang 10 meter di bawah jalan tepi Sungai Widas. Namun, banjir Sungai Widas arusnya kuat dan menggerus plengsengan. (aru)

Tersandung Korupsi Anggota FPG Dicopot surya/hanif mansyuri

Sandar - Hampir semua perahu nelayan di Lamongan dan Tuban sandar dan tidak berani melaut, karena ombak mencapai 3,5 meter. Pemandangan seperti itu terlihat di sepanjang pesisir pantai Tuban paling timur di Kecamatan Palang hingga Kecamatan Bancar. Harga Ikan Melejit Cuaca ekstrem itu secara langsung mendongkrak harga ikan laut hampir dua kali lipat. Menurut Anas, pasokan ikan di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) yang ada di Brondong,

Weru, dan Sidayu sepi hanya ada kiriman ikan dari Muncar, Banyuwangi. Harga ikan laut melonjak tinggi, ikan dorang dari harga sebelumnya Rp 25.000 naik menjadi Rp 40.000, kakap merah Rp 30.000 naik Rp 52.000, tengiri Rp 31.000 naik Rp 46.000, pindang Rp 6.000 menjadi Rp 10.000 dan purisi (ikan campur – campur) dari Rp 20.000 naik menjadi Rp 30.000. (st36/ufi)

jombang, surya - Pergantian Antar Waktu (PAW) anggota DPRD Fraksi Partai Golkar (FPG), Lookman Oesin (Loesin), tinggal menghitung hari. Hal ini menyusul turunnya surat persetujuan dari Gubernur Jawa Timur Soekarwo atas pemberhentian Loesin. Selanjutnya, DPRD Jombang mengajukan permohonan memproses PAW tersebut ke Komisi Pemilihan Umum (KPU). “Surat ke KPU tadi saya tanda-tangani. Insya Allah sudah dikirim ke KPU,” kata Bahana Bella Binanda, Rabu (25/1). Loesin dicopot oleh Ketua

Lookman Oesin dicopot dari anggota DPRD Jombang, karena sudah ada kekuatan hukum tetap atas kasus korupsi dana hibah Persatuan Sepak Bola Djombang (PSID). DPRD, Bahana Bella Binanda, setelah proses hukumnya terkait korupsi dana hibah PSID (Persatuan Sepakbola Indonesia Djombang) berkekuatan hukum tetap, November tahun lalu.

Itu terjadi saat Mahkamah Agung (MA) menolak peninjauan kembali (PK) yang diupayakan Loesin. Di tingkat Pengadilan Negeri, Loesin divonis empat tahun penjara. Vonis ini dikuatkan lagi oleh Pengadilan Tinggi dan MA. Bahana Bella Binanda mengatakan, surat persetujuan dari gubernur diterima Selasa (24/1) lalu, dan sehari kemudian ditindaklanjuti dengan mengirim surat ke KPU untuk diproses. “Biasanya proses di KPU seminggu,” imbuh Bella. Ketua DPD Partai Golkar Jom-

bang Nyono Suharly membenarkan sudah turunnya surat persetujuan gubernur untuk PAW atas nama Loesin. Terkait calon penggantinya, Nyono menyebut nama Handy Widyawan. Seperti diberitakan sebelumnya, Loekman Oesin divonis empat tahun pidana penjara oleh PN Jombang pada Oktober 2010, karena terbukti korupsi dana hibah PSID 2008-2009 yang bersumber APBD. Saat kejadian, Loesin adalah Ketua PSID Jombang. Selain Loesin, juga divonis empat tahun penjara Sekretaris PSID Haryono.(uto)

Tabung Elpiji Meledak Dua Orang Terbakar jombang, surya - Ledakan tabung elpiji masih saja terjadi. Kali ini ledakan memorak-porandakan rumah rumah Riaman (30), pedagang mi ayam di Dusun Nglundo, Desa Candimulyo, Kecamatan Jombang Kota, Rabu (25/1). Ledakan tabung elpiji ukuran tiga kilogram ini selain merusak rumah, juga membuat hangus tubuh Riaman dan harus dilarikan ke RSUD. Selain Riaman, terdapat satu korban lagi, Jumali (25), adik kandung Riaman. Bahkan karena luka bakarnya serius, Jumali akhirnya dirujuk ke RSU Dr Soetomo Surabaya. Ledakan elpiji terjadi sekitar pukul 08.00 WIB. Bermula ketika Riaman sedang mempersiapkan dagangannya di dapur. Pagi itu ia hendak melakukan aktivitasnya berjualan mi ayam di depan GOR Merdeka Jombang. Tak lama berselang, Jumali ikut membantu memasak. Ia menyalakan kompor elpiji di dapur

surya/sutono

luka bakar - Riaman, korban ledakan tabung elpiji menderita luka bakar serius dan masih dirawat di UGD RSUD Jombang, Rabu (25/1). tersebut. Namun, begitu api dinyalakan, terdengar bunyi ledakan cukup keras. Api langsung menyambar tubuh kakak beradik tersebut hingga terkapar. "Dapurnya juga berantakan," kata Lutfi, tetangga korban. Warga

join facebook.com/suryaonline

yang mengetahui kejadian itu kemudian berbondong-bondong untuk memberikan pertolongan. Mereka mengevakuasi dua korban yang terkapar di dapur ukuran sekitar 2 X 3 meter tersebut. Sedangkan warga lainnya berusaha

memadamkan api yang mulai berkobar di dapur. Dua orang korban yang masih telentang di lantai dapur akhirnya dilarikan ke RSUD. Sedangkan korban Jumali yang menderita luka bakar lebih dari 80 persen, akhirnya dirujuk ke RSU Dr Soetomo. Menurut salah seorang tetangga korban, diduga tabung elpiji bocor, namun karena Riaman terburuburu ingin segera memasak, maka bau menyengat dari gas elpiji tidak dihiraukan. Akibatnya, setelah api dinyalakan, tabung langsung meledak. Semua bahan-bahan mie ayam beserta isi dapur hancur berantakan. Bahkan dapur dan benda-benda di sekitarnya ikut terbakar bersama dua korban. Kasubbag Humas Polres Jombang, AKP Sugeng Widodo mengatakan pihaknya masih akan olah TKP untuk mengetahui sebabsebab ledakan. "Kami masih menyelidiki kasus ledakan tersebut," ujarnya.(uto) follow @portalsurya


Surya Jatim HALAMAN

KAMIS, 26 JANUARI 2012

surya.co.id

Pelayaran Dihentikan ■ Penumpang Telantar sumenep, surya - Kapal Express Bahari 3C yang melayani pelayaran Kangean – Sumenep tertahan di Pulau Kangean sejak Minggu (22/1), akibat cuaca laut yang buruk. Akibatnya, puluhan calon penumpang yang sebagian besar sudah membeli karcis untuk berlayar menuju Sumenep tidak bisa diberangkatkan. Operator kapal itu, PT Sakti Inti Makmur (SIM) masih belum bisa menjadwalkan kapan kapal kembali menuju Sumenep.

dampak angin kencang ■ Pelayaran kapal-kapal perintis dihentikan ■ Ratusan bangunan roboh/ rusak di berbagai daerah ■ Korban tewas dan terluka akibat tertimpa pohon Kepala Cabang PT SIM Kalianget, Wijiyanto, kepada Surya mengatakan bahwa sudah empat hari kapalnya tertahan di Pelabuhan Batu Guluk, Kecamatan Arjasa, Pulau Kangean. Cuaca yang tiba-tiba ekstrem ditandai dengan angin kencang dan gelombang laut yang sangat tinggi memaksa kapalnya terus bertahan di pelabuhan setempat. Kapal kami berangkat dari Pelabuhan Kalianget Sabtu (21/1/). Rencananya pada Minggu (22/1), kapal kami bertolak dari Kalianget. Namun, tidak bisa kembali karena cuaca tiba-tiba memburuk,’’ tutur Wijiyanto. Terkait dengan ratusan penumpang yang sudah telanjur membeli tiket, Wijiyanto menjamin mereka tetap diberangkatkan bilamana

situasi kembali aman. Tetapi jika ada penumpang yang minta uangnya dikembalikan, pihaknya bersedia mengembalikan. Kepala Stasiun Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) kelas IIIC, Kalianget, Sumenep, Syamsul Arifin, mengungkapkan, sejak tiga hari lalu cuaca laut terus memburuk. Tinggi gelombang mencapai 3,5 meter - 4,5 meter. "Kami telah sampaikan kondisi cuaca saat ini ke adpel untuk disampaikan ke masyarakat. Tetapi, bukan hak kami untuk melarang kapal berlayar atau tidak,’’ sambung Syamsul Arifin. Petugas Lalu Lintas Laut Administratur Pelabuhan (Adpel) Kalianget – Sumenep Moh Taufik mengatakan, pihaknya mengeluarkan imbauan penundaan pelayaran untuk kapal-kapal ke wilayah kepulauan. Situasi yang sama juga terjadi di Pelabuhan Tanjungwangi, Banyuwangi. Kapal perintis Sabuk Nusantara 27 jurusan Pulau Kangean, Sepudi, dan Kalianget tertahan di Pelabuhan Tanjungwangi. "Kami melarang semua kapal perintis berlayar, mengingat cuaca di perairan Laut Jawa sangat ekstrem. Mengenai penampungan sementara bagi puluhan penumpang itu ditempatkan pada terminal tunggu penumpang yang berada di Pelabuhan Tanjungwangi," ujar Adpel Tanjungwangi, Sri Sukesi. Akibatnya, para penumpang pun tertahan di pelabuhan. Seorang penumpang, Madani (40) asal Desa Sakala, Kecamatan Sepeken, mengaku sedih karena barang dagangannya banyak yang rusak dan busuk karena perjalan-

annya tertunda hingga tiga hari. “Sayuran yang saya bawa sudah banyak yang layu. Begitu juga dengan telur dan cabe membusuk. Saya rugi jutaan, apalagi sangu habis,” bebernya sedih. Para penumpang terpaksa harus rela menginap beberapa hari di pelabuhan dengan fasilitas seadanya. Bahkan, ada yang tidur hanya beralaskan koran. Mereka menumpang sementara di aula Pelabuhan Tanjungwangi. Kapan mereka boleh berlayar pulang? "Setelah kondisi perair-

an stabil, kami akan memperbolehkan kapal berlayar," tambah Adpel Tanjungwangi, Sri Sukesi. Ditemui terpisah, prakirawan cuaca BMKG Kabupaten Banyuwangi, Anjar Trionohadi, mengemukakan bahwa kondisi gelombang di Laut Jawa dalam beberapa hari ke depan cenderung tinggi dan bisa mencapai rata- rata 4 meter. Diprediksikan sangat berbahaya bagi pelayaran kapal-kapal kecil, termasuk kapal perintis. (riv/st39)

Angin Putuskan Jari Kaki Sari kediri, surya - Angin kencang tak hanya memaksa kapal membatalkan pelayarannya, tetapi juga membuat ratusan bangunan dan pohon di berbagai daerah di Jatim bertumbangan. Hal ini menimbulkan kerugian material dan jiwa. Di Dusun Kaligedok, Desa Margourip , rumah roboh dan menimpa dua penghuninya, yaitu ibu dan anak Welasih (42) dan Juliana Sari (20). Korban lukaluka hingga harus dilarikan ke rumah sakit. Bahkan, jari kaki kanan Sari putus karena tertimpa reruntuhan bangunan. Di Bangkalan, sebuah pemancar radio lokal, Suara Bangkalan (SB) FM di jalan Jokotole roboh diterjang angin dan menimpa kabel Saluran Udara Tegangan Menengah (SUTM) milik PLN, Rabu (25/1) pukul 05.00 WIB. Beruntung, robohnya pemancar radio milik Pemkab Bangkalan itu tidak sampai menimpa rumah penduduk. Kendati tidak memakan korban jiwa, namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah. Pemadaman listrik terpaksa dilakukan selama proses perbaikan dan evakuasi potongan besi pemancar radio. Di Magetan, ratusan pohon

surya/doni prasetyo

tersingkap - Atap Gedung DPRD Kabupaten Magetan tersingkap akibat diterpa angin kencang, Rabu (25/1). tumbang, puluhan rumah rusak berat, empat rumah dan dua rumah peternakan ayam potong rata dengan tanah diterjang angin. Dalam musibah itu tidak ada korban jiwa, hanya seorang pemilik rumah peternakan ayam dilarikan ke rumah sakit akibat tertimpa bangunan kandang ayamnya. Sejak pagi hari kegaduhan suara angin yang berembus sangat kencang itu membuat masyarakat resah. Orang tidak ada

yang berani diam di dalam rumah, termasuk pegawai kantor, terutama yang berada di wilayah alun-alun . Warga Magetan semakin ketakutan saat pohonpohon besar mulai roboh dan genteng-genteng rumah dan kantor mulai beterbangan. Kantor Administrasi Pembangunan, kantor bupati, wabup dan sekretaris daerah Magetan yang berada satu lokasi, atapnya bolong akibat diterpa angin. (st41/st32/st40)

surya/edhi prasetyo

tunggu kapal - Sebagian penumpang yang tertahan di Pelabuhan Tanjungwangi, lantaran kapal menunda pelayaran akibat cuaca buruk.

Curi Permen untuk Sangu Pulang ke Bekasi kediri, surya - Yuningsih (47) janda yang tertangkap mengutil permen dan minyak kayu putih di sebuah swalayan diduga mengidap kleptomania atau kelainan jiwa yang membuat penderitanya tidak bisa menahan diri untuk mencuri. Pengakuan Yuningsih semula dia tidak ada niat untuk mencuri. Namun melihat kondisi swalayan yang sedang sepi pengunjung membuat niat jahatnya mencuri muncul. “Semula saya hanya ingin berbelanja, tapi karena suasananya sepi membuat saya tanpa sadar mengambil barang dan memasukkan ke dalam tas,” ungkap Yuningsih di Polres Kediri Kota, Rabu (25/1). Menurut Yuningsih, dirinya mengaku khilaf dan menyadari kesalahannya setelah petugas satpam Hypermart membekuknya di pintu keluar. ”Saya khilaf, tapi sebelumnya tidak ada niat untuk mencuri,” tambahnya. Meski mengaku khilaf, namun ibu tiga anak yang memiliki KTP Bekasi, Jawa Barat itu mengakui barang yang diambilnya akan dijual kembali. Sedangkan hasilnya akan dipakai bekal pulang kampung ke Bekasi. “Sebelum-

nya saya numpang di rumah saudara di Tulungagung,” paparnya. Setelah digeledah tas cangklong yang dibawa tersangka Yuningsih, petugas menemukan 69 bungkus permen serta 20 botol plastik kemasan jumbo minyak kayu putih. Selanjutnya tersangka diserahkan ke Polres Kediri Kota. Aksi Yuningsih terungkap setelah petugas yang memantau CCTV di swalayan mencurigai gerak geriknya. Tersangka yang membawa keranjang memasukkan barang bawaannya ke dalam tas serta tidak menuju tempat kasir, tapi langsung ngeloyor ke pintu keluar. Dikonfirmasi terpisah, Kasubag Humas Polres Kediri Kota AKP Surono menjelaskan, dari hasil pemeriksaan tersangka memang sengaja melakukan pencurian di swalayan. Masalahnya barang bukti yang diamankan dari dalam tas tersangka jumlahnya sangat banyak. "Harga sebungkus permen Rp 13.500 dan minyak kayu putih Rp 30.000. Dari pengakuannya, hasil curian itu akan dijual kembali untuk biaya pulang ke Bekasi," terang AKP Surono. (dim)

join facebook.com/suryaonline

follow @portalsurya


Seleb Style HALAMAN 8

KAMIS, 26 JANUARI 2012

surya.co.id

Ritual

Kalau anak yang pertama kan suami yang muntahmuntah.

R

DEASY NOVIANTI PRESENTER kapanlagi

S

Bukan kabar baru lagi jika presenter, penyanyi, dan aktris cantik Jessica Iskandar dikabarkan memeluk agama Islam. Namun, Jessica sendiri masih belum memberikan pernyataan resmi. Sikap diam Jessica itu semakin membuat publik dan penggemar penasaran. Tapi, rasa penasaran itu segera terjawab karena melalui ketua RT tempat Jessica tinggal, presenter "Dahsyat" itu diketahui sudah resmi memeluk agama Islam atau menjadi wanita mualaf. Hal tersebut diketahui dari Kartu Keluarga atau KK yang terdaftar di kelurahan setempat. (ccm)

JULIA PEREZ

Rakus Makan Ikan Selama Hamil

ELAMA hamil, presenter Deasy Novianti begitu maniak makan ikan. Saking ngidamnya dengan santapan ikan, ia melahapnya sampai benarbenar bersih nyaris tak bersisa. “Kalau makan ikan, waduh, jangan ditanya deh. Habis! Termasuk kepalanya aku lahap bersih, karena rasanya gurih. Paling yang enggak aku makan mata dan bibir ikan, “ tutur Deasy di Jakarta, Sabtu (21/1). Kebiasaan lahap ikan ini sudah dilakukan sejak dirinya hamil anak pertamanya, yakni Jasmine Indira Arkani yang kini telah berusia 4 tahun. “Kebiasaan itu datangnya dari ibu saya dan memang setelah konsultasi dengan dokter banyak manfaat mengonsumsi ikan untuk perkembangan otaknya,“ ungkap wanita kelahiran Bandung, Jawa Barat, 11 November

JESSICA ISKANDAR RESMI MUALAF

1979 itu. Seperti halnya anak pertama, saat kehamilan keduanya kali dia tak merasakan mual muntah, sehingga tidak mengganggu aktivitas kerjanya. “Kalau anak yang pertama kan suami yang muntah muntah,“ kenangnya. Presenter manis berkulit sawo matang ini sempat mendapat saran yang menurutnya menyesatkan. Seorang sahabat menyarankan dirinya tak perlu lakukan imunisasi. Buatnya, saran seperti ini aneh, karena selama ini imunisasi terbukti menjaga kekebalan dari berbagai penyakit. “Kalau ngomong kayak seperti itu, aku jawabnya kalau sakit memang mau nanggung atau nyumbang? Aku selalu berusaha optimal dan melakukan vaksinasi karena aku lebih percaya dokter,“ ungkapnya. (tribunnews)

Titisan Suzanna

ITUAL yang dijalani artis Julia Perez terkait film barunya, Rumah Bekas Kuburan, tampaknya mendapat protes banyak pihak. Dua di antaranya datang dari orang-orang terdekatnya, yaitu sang ibunda dan Gaston Castano, kekasihnya. Menurut Jupe, begitu dia akrab disapa, ibundanya khawatir karena ritual itu dilakukan di sebuah pantai yang dikenal memiliki nuansa magis seperti Parangtritis dan Pelabuhan Ratu. Sebab, lanjut Jupe, punya pengalaman tragis ketika dirinya berusia empat tahun. Waktu berlibur bersama keluarganya di Pelabuhan Ratu, dia nyaris meninggal dunia setelah terseret ombak ke tengah laut. Duta kondom ini heran mengapa hanya dirinya yang terseret ombak sampai ke tengah laut, sedangkan yang lainnya masih asyik bermain di pantai. “Nah, dari situlah mamaku khawatir,” ungkapnya. Saat diwawancara di Jakarta, Selasa (24/1) malam, Jupe menambahkan, "Terus banyak ulama juga yang tidak suka. Padahal sejak awal saya sudah jelaskan, saya lakukan semua ini pada dasarnya kami berdoa dengan cara apa pun tujuannya sama Allah.” Diakui Jupe, ritual seperti yang dijalani mendiang aktris Suzanna itu dilakukannya atas permintaan Clift Sangra, suami Suzanna. Pasalnya, Jupe mengklaim dirinya sebagai titisan ratu film horor, image yang terlanjur melekat pada diri Suzanna. Demi peran yang dilakoni itulah Jupe menyanggupi permintaan Clift. Setelah film kelar, Jupe akan meninggalkan acara ritual tersebut dan menyampaikan hal tersebut kepada kepada Clift. “Ya kadang-kadang kayak ada firasat stop aja kali ya, nanti coba bilang sama Mas Clift ini terakhir kali karena banyak yang menentang juga,” papar Jupe. Pemilik nama Yuli Rachmawati ini mengaku sempat mengalami sejumlah kejadian mistis ketika membuat busana Nyi Roro Kidul terkait perannya dalam film yang dibintanginya ter-

sebut. “Saya kan bikin baju Nyi Roro Kidul. Saya suruh desainer saya bikin, kami desain yang versinya Jupe sama mahkotanya. Yang aneh, setiap kali dijahit, tumpul lagi tumpul lagi jarumnya. Benangnya juga putus lagi-putus lagi,” ujar Jupe. Padahal, lanjut kekasih pesepakbola Gaston Castano itu, bahan membuat kostum tersebut sudah biasa digunakan untuk membuat kostum lainnya. Namun, diakuinya baru kali ini Jupe mengalami keanehan. “Aku pakai bahan ini, sudah hampir tujuh tahun, baru ini yang aneh,” ucapnya. Pelantun Belah Duren itu mendapatkan kabar pula bahwa mahkota imitasi Nyi Roro Kidul yang disimpan di lemari menunjukkan gelagat keanehan. Setelah dibikin dan ditaruh di lemari, tiba-tiba lemari tersebut bergoyang-goyang. Jupe juga menuturkan ketika melakukan ritual di pantai Parangtritis, dirinya jatuh sakit. Namun, ia tidak menyerah. Ia tetap ngotot melanjutkan sejumlah ritual lainnya untuk menuntaskan apa yang telah dilakukan seniornya, almarhumah Suzanna. (tribunnews/kompas.com)

kapanlagi

Hadiah Ular di Ulang Tahun ke-33

D

unia selebriti dengan tingkah polah para artisnya, selalu mengusik untuk diikuti dan dibicarakan. Ingin gabung untuk 'mengusik' para artis? Add akun facebook Kasak Kusuk : fbkasakkusuk.

co.cc atau facebook.com/ kasusartis. Komentar yang diberikan melalui akun facebook itulah yang nanti kami muat di halaman SelebStyle. Ayo buruan gabung!!!

Sheila Marcia Joseph kembali dirun- dung masalah. Kali ini, lagi-lagi, terkait foto ‘skandal’nya. Sejumlah foto mesra Sheila dan Zack Lee di sebuah kamar beredar di dunia maya dan jadi 'santapan' masyarakat.

R

UMAH Inul Daratista dimasuki ular? Peristiwa yang sama sekali tak diduga ini dialami pedangdut asal Desa Kejapanan, Gempol, Pasuruan ini, Sabtu (21/1). Saat itu, Inul baru tiba dari kegiatan pentas di Cibubur, Jakarta Timur. Wajah ibunda Yusuf Ivander Damares ini langsung resah melihat seisi rumah gelap gulita. Dengan langkah was-was, Inul pun melangkah perlahan masuk rumah. Namun, langkah si Ratu Goyang Ngebor ini kontan berhenti ketika mendengar suara desisan. Dan samarsamar matanya menangkap ada seekor ular menggeliat mendekat. Kontan Inul berteriak dan berlari keluar rumah. “Aku takut ada ular!!” serunya. Sesaat kemudian, lampu rumah di kompleks Pondok Indah Jakarta Selatan itu menyala dan menampakkan serombongan sahabat dekat Inul Daratista yang tengah membawa kue. Tahu dirinya dikerjain, Inul pun jadi sewot.

“Awas ya kalau giliran Lucky ulang tahun, pasti aku balas kerjain nanti!” begitu sungutnya. Yang diancam pun hanya tertawa sambil mengangsurkan tangan memberi ucapan selamat ulang tahun. Ide jahil itu memang muncul dari Lucky Hakim yang dikenal pecinta binatang. Sebagai kado spesial di hari istimewa tersebut, Lucky pun mengeluarkan binatang koleksinya, seekor ular dengan ukuran cukup besar. Ketika Inul tengah asyik mengisi pentas di Cibubur, Lucky beraksi. Dia memasang kamera pengawas CCTV di beberapa sudut rumah Inul. Artis yang memulai karier sebagai model iklan ini juga memasang perangkat kamera dilengkapi teknologi infra merah sehingga bisa merekam dalam suasana gelap. Didampingi kru infotainment Status Selebriti (SCTV), Lucky dan sahabat Inul pun menanti kedatangan perempuan kelahiran 21 Januari 1979 tersebut bersama ular di dekat pintu masuk. “Aku sampai gemetaran, karena kupikir ada ular berbisa masuk rumah,” celetuk Inul lagi. (pra) kapanlagi

K

D

ITUDING berselingkuh dengan istri orang, Bupati Zumi Zola meradang. Keluarga Bupati Tanjung Jabung Timur, Jambi, itu menunjuk Selamat Sibagariang sebagai kuasa hukum. Ia dilaporkan Bernaldi Kadir Djemat ke Polda Metro Jaya karena dituduh berzina dengan Peni Fernita Saputri, istri Bernaldi. Perselingkuhan itu ditengarai berlangsung ketika Zumi dilantik sebagai bupati. Fernita menghadiri pelantikan itu bersama ibu dan anaknya. Tuduhan itu ditepis Selamat. “Kami sangat keberatan dengan pernyataan dan laporan itu. Hubungan mereka hanya sahabat, teman kuliah,” tegas Selamat, Rabu (25/1). Kedatangan Peny ke acara pelantikan Zumi yang diangkat menjadi Bupati Tanjung Jabung

Timur, Jambi, suatu hal yang wajar antarteman. Aldi mengaku tak sembarangan melaporkan Zumi. Ia berusaha menyelesaikan persoalan secara kekeluargaan, namun Zumi dianggap melanggar janji. Zumi pun dilaporkan dengan pasal 284 KUHP tentang perzinaan. “Laporan ini atas pertimbangan keluarga besar,” tutur Andreas Nahot kapanlagi Silitonga, kuasa hukum Aldi. Andreas memiliki bukti berupa pesan mesum lewat BlackBerry Messenger. Menurut Selamat, pesan singkat itu hal biasa. “SMS mesum? Kalau ada SMS, katakanlah mesum, apakah itu zina? Itu harus ada hubungan persetubuhan. Kami berpendapat itu menzalimi, tanpa bukti,” paparnya. Sang bupati berwajah bersih itu tidak dapat ditemui. Menurut kuasa hukumnya, saat ini Zumi tidak dapat ditemui karena ke London. (nva)

Britney Menikah Pas Valentine

ABAR bahagia kembali mengalir dari penyanyi yang baru menyelesaikan tur dunianya, akhir tahun 2011 ini. Setelah dilamar Jason Trawick, Desember 2011, Britney Spears tidak mau membuang waktu untuk segera menikah. Rencananya, pasangan itu menikah tepat pada perayaan Valentine mendatang. Dilansir dari Hollyscoop, pasangan ini dikabarkan telah menetapkan 14 Februari 2012 sebagai tanggal pernikahan mereka. Jika tidak ada kendala berarti, keduanya akan mengikat janji di Mauil. Walaupun jarak antara pertunangan dan pernikahan mereka tergolong singkat, hal ini sama sekali join facebook.com/suryaonline

Mesum Bukan Zina

bukan kendala bagi mereka. Selain sedang berbahagia karena pernikahannya, ada satu hal lagi yang membuat Britney benar-benar bahagia, yaitu kado khusus dari ayahnya, yang mulai mengijinkan putrinya untuk mengelola keuangannya sendiri. Awal Februari, Jamie Spears akan mengurus semuanya di pengadilan. “Jamie akan pergi ke pengadilan mulai awal Februari, jadi Britney bakal bebas menggunakan uangnya untuk keperluan pernikahannya,” ungkap salah satu sumber. Sejak Britney membotaki rambutnya, tahun 2008 lalu, keuangan

Britney memang dikontrol ketat oleh ayahnya atas wewenang dari pengadilan setempat. Kini, setelah kurang lebih empat tahun mendapat kontrol dari sang ayah, pelantun Hold It Against Meini bakal kembali leluasa mengatur keuangannya sendiri. Pernikahan ini bakal jadi pernikahan Britney yang ketiga. Sebelumnya, dia sempat menikah dengan teman masa kecilnya bernama Jason Alexander, namun pernikahan tersebut berakhir dalam waktu 55 jam. Setelah itu, dia menikah dengan Kevin Federline, namun pernikahan itu juga kandas. (kpl)

ist

follow @portalsurya


Tunjungan Life HALAMAN

KAMIS, 26 JANUARI 2012

Mobil Avanza Ringsek Tabrak Dump Truk Tiga orang tewas dan seorang luka parah akibat mobil Toyota Avanza S 1218 JC yang dikemudikan Muh Lutfi Hidayat (36), menabrak dump truk W 9464 UB, di Jl Raya Desa Tumapel, Duduksampeyan, Gresik, Rabu (25/1). baca halaman 12

surya.co.id

Seimbangkan Otak dengan Drum's Live ■ Bakar Kalori dan Kencangkan Otot

surya/habibur rohman

membakar kalori - Instruktur aerobik, Atin (kanan), Zaka, dan Vero, sedang memperagakan gerakan Drum's Alive untuk salah satu kelas aerobik di Celebrity Fitnes Tunjungan Plaza Surabaya, Rabu (25/1). Diyakini gerakan ini bermanfaat untuk membakar kalori serta mengencangkan otot-otot dalam tubuh.

Atasi Grogi dengan Berdoa

surabaya, surya - Presenter kondang, Choky Sitohang, hadir di English First (EF) Pakuwon Trade Center (PTC), Rabu (25/1). Kehadirannya membuat para murid EF dan undangan terkesima. Terutama saat Choky memberikan materi dalam kelas Public Speaking &

surya/ahmad zaimul haq

atasi grogi - Choky Sitohang saat tampil dalam seminar di EF English First, PTC Supermal, Surabaya, Rabu (25/1).

Car Free Day Digelar Lagi sidoarjo, surya Masyarakat Sidoarjo bisa menikmati lagi program Sidoarjo Car Free Day (SCFD) yang digelar dalam Grand Opening, Minggu (29/1). Jalur yang semula hanya di Jl A Yani, kini diperpanjang sampai Jl Gajah Mada, sehingga masyarakat lebih leluasa menikmati segarnya udara tanpa polusi. Kepala Dishub Sidoarjo M Husni Thamrin menjelaskan, perpanjangan jalur kawasan bebas polusi itu untuk memenuhi tuntutan masyarakat agar lebih leluasa berolah raga atau bersepeda. “Uji coba ini semata-mata memenuhi kebutuhan masyarakat dalam berolah raga,” tutur Husni Thamrin, Rabu (25/1). Menurutnya, grand opening diwarnai berbagai atraksi menarik. Dishub juga menyediakan tempat untuk pelajar yang memiliki potensi seni atau olah raga. Baik itu, seni tari, band atau lainnya. Sementara itu, Rahmat Hariyanto, dari Harian Surya, menjelaskan grand opening juga disediakan door prize. Kasat Lantas Polres Sidoarjo AKP Ahrie Sonto menjelaskan, dalam program ini pihaknya bakal menurunkan sedikitnya 20 anggota. (mif)

Presentation Technique. Ada beberapa hal penting agar sukses tampil di hadapan banyak orang. Di antaranya, mengatasi grogi dengan banyak berdoa, sering berlatih berbicara dengan mimik wajah di depan cermin. Dengan begitu diharapkan mampu melihat kekurangan serta kelebihan yang ada ketika berbicara. Selain itu, yang perlu diperhatikan adalah menyiapkan bahan yang akan dipresentasikan. "Serta yang paling penting adalah menguasai bahasa asing. Utamanya bahasa Inggris. Sebab bahasa Inggris sudah menjadi bahasa internasional yang harus dikuasai sepenuhnya,” jelas Choky. Ia kemudian berbagi cerita, bila dirinya sudah mulai rajin berlatih bahasa Inggris sejak duduk di kelas tiga Sekolah Dasar (SD). ”Saat itu yang ada dipikiran saya, bahasa ini kok menarik. Akhirnya, tanpa ikut les karena tidak ada biaya, saya menekuni bahasa Inggris lewat berbagai sumber. Bisa film ataupun buku cerita punya teman. Kalau sekarang kan gampang, les bahasa Inggris sudah tersedia dimana-mana,” tandas Choky yang menjadi brand ambbasador dari EF sejak tahun 2008. (rie)

100 Persen Aman Surabaya, Surya - Kondisi angin kencang yang melanda Surabaya dan sekitarnya dalam beberapa hari terakhir ini tidak berpengaruh terhadap penerbangan. Meski begitu pihak Bandara Juanda tetap memberikan imbauan agar petugas di lapangan waspada. “Sampai saat ini kondisi cuaca yang ada belum berpengaruh, penerbangan masih tetap normal-normal saja,” kata Kepala Bidang Operasi Bandara Juanda, Syahroni Efendi, Rabu (25/1). Menurutnya, angin kencang yang sekarang diprediksi bakal berlangsung hingga satu minggu ke depan bisa dikata-

kan kencang, meskipun hanya dalam waktu lima sampai 10 menit. “Selanjutnya sudah netral lagi,” lanjutnya. Ia menambahkan sejauh pandangan ke runway masih terlihat oleh pilot, maka tidak ada alasan untuk melakukan penutupan bandara atau menunda penerbangan. “Tidak ada close atau no time, bandara masih aman 100 persen untuk landing dan take off,” katanya. Kecuali, lanjut Syahroni, jika angin kencang itu berlangsung hingga 30 menit. Bila ini terjadi dimungkinkan pesawat akan mengalami delay. Namun peristiwa ini sangat jarang terjadi. (iit)

surya/habibur rohman

tetap terbang - Angin kencang yang terjadi akhir-akhir ini tidak mempengaruhi lalu lintas penerbangan di Bandara Juanda.

join facebook.com/suryaonline

surabaya, surya - Memukul drum ternyata bisa dimanfaatkan untuk menjaga kebugaran tubuh. Ini seperti ditunjukkan oleh empat instruktur Celebrity Fitness Tunjungan Plaza Surabaya, Rabu (25/1) siang. Dengan menggunakan dua stik drum dan fit ball (bola berbahan karet berukuran sekitar sepuluh kali lipat dari bola basket), mereka menunjukkan berbagai gerakan fisik. Gerakan itu mulai dari memukul bagian atas bola, samping, hingga kaki. Kemudian dilanjutkan memukulkan kedua stik dengan tangan di atas kepala. Juga dengan memukul bola yang ada di samping kanan-kiri serta belakang. Dilanjutkan gerakan memutari bola. Zakaria, Manager Aerobik Celebrity Fitness Surabaya, menyebutkan, gerakan kedua tangan ini menjadi gerakan utama. "Ini bermanfaat untuk membakar kalori hingga 400 cal serta

mengencangkan otot-otot dalam tubuh," jelasnya. Gaya senam ini masuk dalam kelas baru yang diberi nama Drum's Alive. Merupakan inovasi dalam aerobik, yang membuat fun, namun tetap mendapatkan gerakan maksimal. Sepintas, aerobik ala Drum’s Alive ini terlihat mudah, karena hanya menabuh fit ball dengan sedikit menggerakan anggota badan ke kanan, ke kiri, berputar dan melompat. Namun, sambung Zaka, sapaan akrab Zakaria, diperlukan sebuah konsentrasi untuk menabuh. Sehingga, selain irama yang dihasilkannya lebih enak didengar, proses pembakaran kalori dalam tubuh juga berjalan lebih maksimal. “Karena gerakan menabuh membutuhkan konsentrasi, maka Drum’s Alive juga merangsang sekaligus menyeimbangkan otak kanan dan otak kiri,” tandas Zaka. (rie)

Pedagang Sulit Dapat Kredit Bank ■ Banyak yang Macet Surabaya, surya - Harapan Pedagang Pasar Turi yang tergabung dalam Tim Pemulihan Pasca Kebakaran (TPPK) mendapatkan kabar bagus setelah ngluruk ke Pemkot Surabaya, Rabu (25/1), gagal terwujud. Pasalnya, pertemuan pedagang dengan Bank Jatim yang difasilitasi Pemkot Surabaya guna membahas kredit pembelian stan, tak menghasilkan keputusan menggembirakan. Ini karena pedagang menolak persyaratan yang diajukan Bank Jatim perihal kriteria pedagang yang berhak mendapatkan Kredit Usaha Rakyat (KUR). Pada pertemuan yang digelar di ruang Asisten Sekkota itu, perwakilan Bank Jatim awalnya menyatakan siap mengucurkan KUR pada pedagang untuk membeli stan. Syaratnya, pedagang tak boleh punya catatan bermasalah dengan bank. “Kami siap mengucurkan kredit

■ Buku Stan Boleh Foto Kopian

ke pedagang. Mereka yang mendapatkan tentunya yang tidak ada masalah dengan pihak bank, seperti adanya kredit macet atau

storyhighlights ■ Per temuan Pedagang Pasar Turi dengan Bank Jatim berakhir buntu ■ Pedagang menolak syarat bank, perihal kriteria penerima KUR karena sulit memenuhi ■ Pedagang tidak memiliki jaminan yang mendukung

tunggakkan kartu kredit,” tegas Totok, perwakilan Bank Jatim. Syarat itulah yang ditolak oleh perwakilan pedagang yang

ikut pertemuan itu. Persyaratan itu dianggap memberatkan, karena ada beberapa pedagang yang mengalami kredit macet gara-gara Pasar Turi terbakar, sehingga tidak bisa mengangsur lagi. Hingga kelar, pertemuan itu tidak menghasilkan keputusan penting. “Kami minta persyaratan itu dihapus. Sejak kebakaran Pasar Turi, banyak pedagang mengalami kredit macet. Karenanya, jika persyaratan itu diberlakukan, tentu kami menolak,” ujar seorang perwakilan pedagang. Sekretaris TPPK, Kemas A Chalim, menegaskan, pedagang tidak menolak KUR. "Tetapi syarat kreditnya yang sulit diterima pedagang. Lha wong pedagang pasca-kebakaran tidak memiliki jaminan yang mendukung," sebut Kemas. Sementara Owner PT Gala Megah Invesment selaku investor pembangunan Pasar Turi

Baru, Junaedi, mengatakan, tidak bisa berbuat banyak terkait kriteria pedagang yang berhak menerima KUR. "Bank Jatim memang siap jadi penjamin kredit bagi pedagang Pasar Turi. Tetapi ada kriteria pedagang yang berhak menerima KUR dan itu wewenang bank,” jelasnya. Sebelum pertemuan, pedagang demo menolak pembayaran biaya pendaftaran stan sebesar Rp 5 juta. Sebanyak 10 orang perwakilan lantas diterima Asisten II Sekkota, Muhlas Udin. Muhlas mengaku, sepakat dengan usulan pedagang di antaranya mengkaji ulang pemakaian kalimat “pendaftaran” dan penyerahan buku stan boleh foto kopi, tetapi dilegalisir. Pemkot juga mengakui perizinan belum selesai seperti Amdal. Ini yang membuat investor hingga kini belum membangun. (had)

Ikke Nurjannah Bagi Tips Sukses Jadi Penyanyi Dangdut

Tak Perlu Berbaju Minim dan Goyang Erotis Penyanyi dangdut, Ikke Nurjannah, Rabu (25/1), berbagi tips tentang kiat suksesnya kepada para peserta workshop Persatuan Musik Melayu Dangdut Indonesia (PAMMI) Jatim. Satu di antaranya, untuk jadi penyanyi dangdut yang sukses tak perlu berbaju minim dan bergoyang erotis.

L

ahir di Jakarta, 18 Mei 1974, artis dangdut yang bernama asli Hartini Erpi Nurjanah itu mengaku, karir musiknya berawal dari Jawa Timur. "Dulu saya memang sudah hobi menyanyi. Dari Jakarta saya diajak orang untuk tampil di Surabaya. Dari situlah karir menyanyi saya dikenal," ungkapnya diawal workshop yang bertemakan Kiat Sukses Melatih Talenta, Populer, serta Bertahan di Puncak Karir Keartisan. Setelah itu, Ikke Nurjannah kembali ke Jakarta dan mengembangkan karirnya hingga seperti saat ini. Namun semua itu tidak mudah. Butuh perjuangan dan prinsip kuat agar bisa bertahan di puncak karier keartisan. "Kenalilah diri kita kenapa harus mencintai musik dangdut

dan jadikan musik dangdut sebagai bagian hidup, maka kepopularitasan akan mengikuti kita," ungkapnya. Mengenakan atasan batik dan celana jeans, ibu satu anak ini mengajak penyanyi muda Jatim untuk mengenal diri sendiri lalu karakter suara dangdut mereka. Caranya, bisa dengan berlatih vokal, sering mendengarkan suara musik dangdut dan mengidolakan beberapa penyanyi dangdut profesional. Ikke mengakui, inspirasi suaranya didapat dari beberapa artis dangdut idolanya, seperti Ida Laila, Evi Tamala, dan Elvi Sukaesih. "Nyanyikan lagu-lagu yang dilantunkan oleh penyanyi populer. Dengan tetap mempertahankan karakter suara kita. Suara mereka hanya untuk

surya/ahmad zaimul haq

ETIKA DANGDUT - Ike Nurjanah saat menjadi pembicara workshop yang digelar PAMMI Jatim di Gedung Graha Pena, Rabu (25/1). pelajaran dan inspirasi saja," jelas Ikke didampingi Surya Aka, Sekretaris PAMMI Jatim sekaligus moderator. Di hadapan artis, musisi, dan orkes melayu se-Jatim, Ikke menyebutkan, karakter suara, dilanjutkan dengan lirik lagu yang pas, bisa menghasilkan penampilan yang berkualitas. Dengan begitu, pendengar dan penonton bisa menikmati dan jatuh hati. Selanjutnya, musik dangdut akan bisa lebih berjaya

dan lebih elegan. "Sehingga tidak perlu baju minim dan goyangan erotis," ujarnya. Sementara itu, kehadiran Ikke tidak hanya menarik perhatian peserta workshop. Tapi juga bertemu langsung sekaligus berfoto bersama. "Ikke adalah idolaku sejak dia menyanyikan lagu Sun Sing Suwe. Aku mau foto, Mbak," ungkap Daniel, yang datang bersama rombongan orkes melayu dari Bangkalan. (sri handi lestari) follow @portalsurya


Malang Region HALAMAN 9

KAMIS, 26 JANUARI 2012

Rehab SD Tanpa Pintu Proyek perbaikan SDN Kromengan 3, Kabupaten Malang, melalui dana alokasi khusus masih menyisakan masalah. Pelaksana proyek perbaikan sekolah itu tidak memasang daun pintu di tiga lokal kelas yang telah diperbaiki. Baca halaman...10

surya.co.id

Tujuh Orang Tertimpa Pohon ■ 10 Rumah Rusak

■ DKP Siapkan Ganti Rugi MALANG, SURYA – Kerusakan bangunan dan pohon tumbang akibat angin kencang makin parah. Rabu (25/1), kerusakan merata di Malang Raya, tapi terparah terjadi di Kabupaten Malang. Belasan pohon tumbang dan merusak rumah warga. Tujuh orang menjadi korban, dan salah satunya meninggal dunia. Terkait bencana ini, Dinas Kebersihan dan Pertamanan (DKP) Kota Malang menyatakan siap mengganti biaya kendaraan dan bangunan yang rusak karena tertimpa pohon di poros jalan. Wasto, Kepala DKP Kota Malang mengatakan, ganti rugi bisa dilakukan dengan syarat. Yakni kendaraan atau bangunan tertimpa pohon di poros jalan kota. Warga yang mengajukan juga harus menyertakan foto saat kejadian. “Ini sebagai bukti apakah disebabkan oleh pohon di poros jalan atau yang lainnya,” tegas Wasto. Selain itu, warga juga melampirkan kuitansi perbaikan dan diserahkan ke Pemkot melalui DKP. Dikatakan, di Kota Malang kemarin terdapat 12 pohon tumbang. Rumah Jumaiyah (49) di Jl Terong Bumiayu, Kedungkandang rata dengan tanah akibat tertimpa salah satu pohon. Di SMA Islam Ma’arif, Jl Segawe, Bandulrejosari, Sukun sebuah tower pemancaran radio milik PT Radio Raseta ambruk menghancurkan ruang kepala sekolah. “Pihak radio menyewa kepada kami untuk mendirikan tower,” kata Andri Tri Rahmanto, Kepala Sekolah SMA Islam Ma’arif. Pemilik tower, Mundri, akan menanggung semua biaya perbaikan sebagian gedung sekolah yang rusak akibat towernya Sementara tujuh penumpang pikap merah Daihatshu nopol N 8918 G selamat setelah diterjang pohon trembesi yang tumbang di Jl Rajasa, Kedungkandang. Pikap sayur yang dikendarai Andriyanto (23), warga Tajinan, berangkat dari Tajinan ke Pasar Induk Gadang untuk mengantarkan sayur berbagai jenis. Peternak Ayam Kolaps Pantauan Surya di kabupaten kemarin, terdapat 10 titik pohon tumbang, yakni di Kecamatan Gondanglegi, Bululawang, Wagir, Ngajum, Kepanjen, Sumberpucung, Pakisaji, Bantur, Kromengan, dan Gedangan. Di Gondanglegi, tiga rumah di Jl Trunojoyo, Desa Gondanglegi Kulon, ditimpa tiga pohon sengon. Tumbangnya pohon sengon berdiameter antara 15 hingga 25 cm itu menyebabkan

genteng rumah rusak. Sebuah pohon Angsana berdiameter 100 cm juga tumbang di tepi jalan raya Desa Sukosari, Gondanglegi. Jalur Kabupaten MalangLumajang sempat terputus. Pohon tumbang di Bululawang dan Bantur, menyebabkan ibu muda, Susiniawati (22) warga Desa Gunungroto Kecamatan Tajinan tewas tertimpa pohon saat mencuci. Sementara anaknya, Rojak (6) luka parah hingga dilarikan ke RSSA Malang. Tambak Badriyanto (52), warga Dusun Krajan Desa Bakalan, Kecamatan Bululawang, juga dilarikan ke RSSA, Kota Malang setelah tertimpa pohon Ceri di Jl Raya Krebet, Bululawang. Tulang selangka bapak dua anak ini patah. Korban lain, Misdram (70), asal Desa Pringgodani, mengalami retak tulang punggung. Sunari (50) dan Mukri (45) mengalami luka ringan.

Bencana Angin ■ Belasan rumah rusak ■ 6 korban luka, 1 tewas ■ 3 peter nakan ayam hancur ■ Puluhan pohon tumbang

surya/nedi putra aw/hayu yudha prabowo

AMBROL- Atap SPBU di Jl Kawi, Klojen Kota Malang ambrol akibat angin kencang, Rabu (25/1). Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini karena saat ada tanda-tanda akan ambrol sekitar pukul 16.00 WIB, pihak SPBU langsung berhenti beroperasi. Foto kanan: Satpol PP Kabupaten Malang menurunkan papan reklame yang nyaris terbang dan roboh tertiup angin kencang di Jalan Raya Kawi, Kepanjen, Kabupaten Malang. Angin juga menyebabkan 1.400 ekor ayam milik warga Bantur mati setelah kandang ayam itu ambruk. Dua kandang ayam milik Suparko (40) dan Doyo (45), warga Desa Sukolilo di Wajak juga hancur. Dari dua kejadian itu, kerugian materi Rp 11,5 juta. Di Ngajum, kandang ayam milik Kabul juga rusak berat hingga dirinya merugi Rp 90 juta. Ada pula tiga rumah dan sebuah vihara rusak tertimpa

pohon. Di Batu, angin membuat tiga rumah warga rusak berat. Yakni rumah dan kandang milik Sukardi (56) warga Kecamatan Junrejo, serta rumah milik Sri’ah (76) dan mbok Jami (70) di Kecamatan Batu. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Salah satu pohon tumbang mengenai pengendara, Sahrial Ahmadi (18) warga Jl Panglima Sudirman Kota Batu. Korban

mengalami luka ringan di kaki. Pohon tumbang berada di delapan titik, yakni kawasan Songgoriti, Jl Trunojoyo, Jl.Hasanuddin, Jl.Beji, Jl Krematorium, Proliman Junrejo, pasar besar Batu, dan Jl.Oro-oro Ombo. Petugas pemadam kebakaran, Satpol PP, dan kepolisian terus bersiaga. Semetnara Jl Krematorium dan Beji ditutup karena dinilai petugas rentan pohon tumbang. Meski angin kemarin tergo-

long kencang, penerbangan sipil dari Bandara Abd Saleh Malang, Kamis (25/1), berjalan lancar. Penerbangan Sriwijaya Air, yang sempat delay beberapa saat pada Rabu (24/1), kemarin terbang tepat waktu. ”Seluruh penerbangan Kamis (25/1) lancar karena kondisi anginnya sedang tidak kencang,” ujar Mayor Teguh Susilotomo, Kepala UPT Bandara Abd Saleh, Kamis (25/1). (st17/k1/k5/st18/vie)

Angin Maut Bawa Petaka

Tambak Gegar Otak Usai Urus Paspor Anak Seorang ibu berseragam pegawai negeri sipil (PNS) Pemkab Malang rautnya tampak cemas begitu mendengar kabar suaminya dilarikan ke Puskesmas Bululawang setelah tertimpa dahan yang patah akibat amuk kencang, Rabu (25/1). Korban adalah Tambak Badriyanto (52), warga Dusun Krajan, Desa Bakalan, Kecamatan Bululawang, Kabupaten Malang.

P

agi itu, Tambak Badriyanto, berangkat ke Kantor Imigrasi di Jl Panji Suroso, Kota Malang, dengan mengendari sepeda motor Yamaha Vega R. Sekalipun dalam dua hari ini wilayah Malang Raya dilanda bencana angin kencang tak menyurutkan niat bapak dua anak ini mengurus paspor untuk anaknya, Sinta Puspa (16). Sesuai rencana, Sinta Puspa yang juga siswi SMK Grafika Kota Malang ini akan mengikuti program studi di Malaysia. Begitu urusan keimigrasian rampung, Tambak langsung pulang menuju rumahnya. Namun, malang tidak bisa

surya/nedi putra aw

ditolak, begitu sampai di Jl Krebet Timur, Bululawang, sebuah dahan pohon ceri patah dan menimpa Tambak yang sedang mengendari sepeda motor. “Korban kejatuhan dahan pohon ceri sekitar pukul 09.00 WIB,” kata Nuryatim (27), warga setempat yang menyaksikan kejadian. Korban yang terluka semula dilarikan ke Puskesmas Bululawang. Namun, begitu mengetahui lukanya parah, pihak puskesmas langsung merujuknya ke RSU Dr Saiful Anwar (RSSA). Tambak yang juga wiraswastawan ini mengalami patah tulang di selangka dan rusuk kirin serta mengalami

surya/hayu yudha prabowo

TERTIMPA POHON - Tambak Badriyanto, korban tertimpa pohon di Bululawang, Kabupaten Malang di pindahkan dari IRD RSSA Malang, Rabu (25/1). gegar otak ringan. Djunsita (52), istri korban, begitu mendengar kabar suami kejatuhan dahan pohon dan dirawat di puskesmas, dengan masih menggunakan pakaian dinas sebagai PNS Pemkab Malang bergegas menemui suaminya. Bahkan, ketika suaminya dirujuk ke RSSA, ia malah memboyong serta anak tertuanya untuk mengawal

suami. Tak hanya itu, rekan sekerjanya juga ikut menemaninya di RSSA. Djunsita menjelaskan, lokasi suaminya tertimpa pohon berjarak sekitar 3 km dari rumah. Djunsita mengakui memang akhir-akhir ini suaminya disibukkan dengan persiapan Sinta Puspa yang akan pergi ke Malaysia untuk melakukan kunjungan studi. “Awal Febua-

ri Sinta akan berangkat (ke Malaysia, red),” kata Djunsita. Menurut Djunsita, suaminya memang sangat antusias dalam mempersiapkan kepergian anaknya ke Malaysia. Semua berkas-berkas terkait keperluan Sinta diurus sendiri oleh Tambak. Sebelum ke kantor imigrasi, ungkap Djunsita, suaminya terlebih dahulu pergi ke jasa foto copy untuk meng-copy berkasberkas yang akan diurus ke kantor imigrasi. “Saat pulang dari kantor imigrasi, dari arah barat ke timur, di Jl Krebet Timur suami saya tertimpa dahan pohon,” kata Djunsita. Meskipun suaminya terkulai lemas di ranjang UGD TSSA, Djunsita masih menunjukkan ketegarannya saat ditemui wartawan di depan UGD. Dalam peristiwa ini, ia tidak ingin mengkambing-hitamkan siapasiapa. Ia hanya berpedoman bahwa tragedi ini menimpa suaminya murni karena musibah yang disebabkan angin kencang. “Ya, mau gimana lagi, wong ini sudah musibah,” tandasnya. (eko darmoko)

Listrik Kena Imbas Angin kencang juga membuat suasana Kota Malang mencekam. Sebab, aliran listrik PLN di sejumlah kawasan tiba-tiba mati serempak. Jaringan listrik di PLN Area Pelayanan Jaringan (APJ) Malang seketika terganggu, karena saking banyaknya pohon tumbang dan reklame roboh mengenai kabel listrik. Asisten Manajer (Asmen) Pemasaran PLN APJ Malang, Sancoko, mengatakan, pohon-pohon yang tumbang di beberapa titik tersebut mengenai kabel-kabel listrik. Selain itu, ditemukan beberapa baleho yang yang terbang dan berhenti di kabel listrik. “Hal itu menyebabkan gangguan dan beberapa titik mengalami pemadaman,” kata Sancoko, Rabu (25/1). Tragisnya, lanjut Sancoko, gangguan semacam ini terjadi merata di semua titik di APJ Malang dan Pasuruan. Masih untung gangguan ini tidak terjadi di gardu induk sehingga penyelesainnya tidak terlalu lama. “Untuk perbaikan memang tidak terlalu lama, hanya membutuhkan beberapa menit saja, namun karena anginnya terlalu kencang jaringan listrik yang telah dibetulkan mengalami gangguan kembali,” katanya. Kemarin, listrik mati di daerah Jl Sigura-gura, Sawojajar I, kawasan kampus UM, sekitar Gadang dan Bumiayu. Termasuk juga matinya traffic light di perempatan Ciliwung, Sawojajar, perempatan ITN, dan perempatan Rampal. Sancoko mengimbau kepada warga, apabila terjadi pohon tumbang dan listrik padam segera melaporkan ke PLN, sehingga langsung ada penanganan. (st18)

PROTES DPR - Sejumlah aktivis Komunitas Mahasiswa Merdeka Malang (KOMMA) berunjuk rasa di depan Gedung DPRD Kota Malang menuntut anggota DPR RI menghentikan budaya kemewahan di tengah kebutuhan rakyat miskin, Rabu (25/1).

Batu Promosi Pariwisata ke Papua Wali Kota Batu Eddy Rumpoko dan 32 Kepala Kerja Satuan Perangkat Daerah (SKPD) melakukan promosi pariwisata ke Jayapura. Kunjungan kerja ke Papua ini berlangsung Selasa hingga Jumat (27/1). Eddy Rumpoko mengatakan, kunjungan kerja ini sekaligus menghadiri undangan dari Walikota Jayapura, Benhur Tomi Mano. “Kami akan kenalkan Kota Batu kepada mereka, terutama sektor wisata yang kami tawarkan,” kata Eddy. Di Jayapura, Eddy akan didaulat menjadi pembicara dalam diskusi terkait join facebook.com/suryaonline

pemerintahan, pemekaran wilayah, dan pariwisata. “Mereka yang mengundang kami. Sekalian saja dimanfaatkan sebagai tempat sharing dan belajar bagi para SKPD juga,” jelas Eddy. Terpisah, Kabag Humas Pemkot Batu, Robiq Yunianto menjelaskan, kunjungan itu benar-benar sebagai kunjungan kerja. Terkait berapa anggaran yang digunakan, Robiq belum terbuka. Menurutnya, masalah anggaran tidak menyerap banyak dari APBD 2012. “Tidak ada anggaran khusus. Ini diambil dari pos anggaran SKPD masing-masing,” tukasnya. (k5 follow @portalsurya


10

Surabaya Blitz surya.co.id

Dilarang Tarik Biaya ■ Siswa Nunggak SPP Tetap Boleh Unas SURABAYA, SURYA Seluruh biaya Unas akan ditanggung pemerintah pusat, karenanya semua siswa harus dibebaskan dari biaya apa pun. Terkait larangan pungutan dan sosialisasi Unas tersebut, Dinas Pendidikan (Dindik) Jatim telah mengumpulkan sejumlah sekolah swasta, Rabu (25/1). Kepala Dindik Jatim, Harun, mengemukakan, harus ada komunikasi yang baik antara sekolah dengan yayasan. Begitu juga sekolah dengan siswa dan orangtua wali murid terkait tarikan sekolah. “Masalah tarikan sangat sensitif. Semua siswa harus dibebaskan dari biaya apa pun berdalih Unas. Seluruh biaya Unas ditanggung pusat. Tidak bisa dibenarkan jika ada sekolah swasta menarik biaya Unas lagi," kata Harun saat ditemui usai sosialisasi Unas di kantornya kemarin. Menurutnya, Unas tak boleh dimanfaatkan untuk kepentingan bisnis sekolah. Selain itu, Unas juga tidak boleh dikaitkan dengan tunggakan SPP. "Unas adalah hak setiap siswa. Jangan halangi siswa ikut Unas hanya karena belum melunasi SPP atau administrasi apa pun," tandas Harun.

ATURAN BARU

Suparjo yang memberlakukan SPP 83.000 per bulan. Sementara itu, Surabaya mempertimbangkan tanpa kartu ujian dalam Unas nanti. Ini untuk mengantisipasi sekolah swasta yang mensyaratkan penuntasan administrasi demi mendapatkan kartu ujian. Ini juga untuk menghindari siswa gagal Unas lantaran masih nunggak. "Nunggak SPP atau biaya lain harus tetap ikut Unas," kata Plt Kepala Dindik Surabaya. Rabu kemarin, Dindik Surabaya juga melakukan sosialisasi Unas untuk jenjang SD dan SMP. Yang mendapat perhatian khusus adalah bahwa siswa peserta Unas tahun ini harus membuat surat pernyataan Unas dengan jujur. Tak boleh contekan. “Tentu akan diskualifikasi jika terbukti melanggar. Tahun lalu tak ada surat pernyataan bagi siswa ini,” kata Taswin. (fai)

Ada kecenderungan di daerah, kadang masih ada sekolah yang menarik ■ SPP nunggak, siswa tetap biaya untuk Unas. Beberapa sekolah boleh ikut Unas. bahkan ada yang mewajibkan siswanya lebih dulu melunasi tunggakan ■ Ijazah tak boleh ditahan SPP atau biaya sekolah lain sebelum meski SPP belum lunas. Unas. Menurut Harun, kasus seperti ■ Siswa wajib membuat surat itu tidak boleh ada lagi. pernyataan jujur alias tak Oleh karenanya, Dinas Pendidikan Jatim sengaja mempertemukan boleh menyontek. sekolah sekaligus yayasan agar Unas di Jatim berjalan sukses. Sebab, Unas tahun ini akan menjadi momentum kan sejak dulu,” kata Suparjo. menunjukkan pendidikan karakter Bagi siswa yang kebetulan medi lingkungan pendidikan. Tidak miliki tunggakan SPP atau biaya hanya nilai akademik semata, tetapi sekolah lain tetap diikutkan sebajuga harus diraih dengan jujur. gai peserta Unas. Namun, setelah Kepala SMP Hang Tuah 5 Si- ujian akhir ini, siswa yang bersangdoarjo, Suparjo menyatakan, siap kutan harus melunasinya. “Tenmembebaskan biaya apa pun un- tu dengan komunikasi yang baik tuk pelaksanaan Unas. Sebab, selu- seperti harapan Pak Harun,” kata ruh kebutuhan dan biaya Unas memang sudah ditanggung peInformasi Pemasangan Iklan Hubungi : merintah pusat. Hakim - 0812345 94787 | Hendro - 087851322567 “Melunasi biaya di sekolah kami bukan persyaratan mutlak ikut Unas. Tetap Fluorine yang terdapat SITI Khoiriyah, 27 tahun, kita perboleh-

Selundupkan Ganja Aceh SURABAYA, SURYA - Rencana Muklis menjual ganja Aceh kepada para suporter sepak bola, hancur berantakan. Sebab, anggota Direskoba Polda Jatim keburu menggerebek kamar kosnya di Brebek, Waru, Sidoarjo, Minggu (22/1) malam. Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Hilman Thayib mengatakan, dalam penggerebekan itu polisi menemukan 1 kg ganja kualitas terbaik dari Aceh. "Pembeli saya biasanya suporter sepak bola," kata Muklis. (k4) GANJA SEKILO - Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Hilman Thayib menunjukkan barang bukti ganja yang disita dari tangan tersangka Mukhlis (bertopeng), Rabu (25/1).

surya/habibur rohman

| Meidy - 031 83356990

Milkuma Atasi Sesak Nafas

surya/wiwit purwanto

SALAM KOMANDO - Dari kiri; mantan Danpomal Kolonel Laut (PM) Toto Hartoto, Danlantamal V Laksma TNI Atok Urrahman, dan Danpomal baru Kolonel Laut (PM) Zulkifli Mahmud usai sertijab di Mako Lantamal V Surabaya, Rabu (25/1).

Gaji Pak Bon Kini Disesuaikan UMK SURABAYA, SURYA - Kekecewaan 1.046 tenaga kontrak di lingkungan Dinas Pendidikan (Dindik) Surabaya tidak berlangsung lama. Setelah diputus kontrak di tengah jalan pada akhir Desember 2011, kini mereka akan dipekerjakan kembali sebagai tenaga kontrak, atau identik dengan tenaga outsourcing. Diperkirakan, awal Februari nanti mereka sudah menjalani proses administrasi dan bisa bekerja kembali. Yang membuat tenaga kontrak senang adalah besaran honor atau gaji bulanan mereka dinaikkan dari Rp 950.000 menjadi Rp 1,2 juta. “Termasuk gaji tenaga kontrak untuk Pak Bon (tukang kebon) atau penjaga sekolah nanti disesuaikan dengan UMK Surabaya sebesar Rp 1,2 juta per bulan. Sekarang sedang menunggu proses. Kontrak mereka diperbaharui lagi karena memang dibutuhkan kembali,” kata Plt Kepala Dindik Surabaya, Muhammad Taswin, Rabu (26/1). Taswin menegaskan, besaran gaji itu tidak hanya berlaku bagi Pak Bon, tetapi juga tenaga teknis lainnya. Maret 2010 lalu, Dindik mengontrak tenaga keamanan (satpam), cleaning service, TU, dan tukang kebon. Belum genap setahun, tepatnya 31 Desember mereka tiba-tiba diputus kontrak. “Kami pastikan bahwa nanti tak ada tenaga kontrak baru. Orang lama yang mengisi kembali. Tetapi semacam membuat surat lamaran kembali. Jika kinerja nanti tak cakap bisa diputus kontrak,” kata Taswin. Muhammad Lutfi, salah satu cleaning service menyambut gembira atas dipekerjakannya kembali tenaga kontrak. Apalagi banyak di antara mereka yang sudah menikah begitu jadi tenaga kontrak. “Wah, senang sekali kalau kerja kembali,” ungkapnya. (fai)

join facebook.com/suryaonline

KAMIS, 26 JANUARI 2012

tertarik mencoba Milkuma , minuman serbuk susu etawa yang diproses secara alami, tanpa pemanis buatan dan bahan pengawet. Bahan dasarnya adalah susu etawa segar dan gula aren. “Sudah 7 tahun lamanya aktifitas saya sering terganggu karena menderita asma. Kalau sudah kambuh, nafas sering terasa sesak. Untunglah kini saya minum Milkuma , sekarang derita asma tak lagi mengganggu.” Ia sudah 3 bulan minum Milkuma. Dengan tubuh yang sehat, kini wanita yang berdomisili di Desa Balakan - Taman Agung, Kec. Muntilan, Kab. Magelang, Jawa Tengah tersebut dapat menjalani aktifitasnya dengan prima. Ia pun mengajak orang lain untuk merasakan manfaat susu etawa ini. Susu etawa memiliki kandungan gizi yang lebih unggul, baik dari segi protein, energi, maupun lemak yang mendekati air susu ibu (ASI). Selain mengandung Riboflavin, vitamin B yang penting untuk produksi energi, susu etawa pun tidak menyebabkan alergi sehingga aman, dan bermanfaat untuk penderita asma. Satu gelas susu etawa memasok 20,0% dari nilai harian Riboflavin.

dalam susu etawa bermanfaat sebagai antiseptik alami dan dapat membantu menekan pembiakan bakteri di dalam tubuh serta membantu pencernaan dan tidak menimbulkan dampak diare pada orang yang mengkonsumsinya. Dapatkan Milkuma di Apotek dan Toko Obat terdekat atau hubungi, Jatim: 082120862055, Surabaya: 082118492783, 03181719179 Apt K24 Kapas Kampung, Apt Jala Prima Jl. Sultan Iskandar Muda, Apt Mansyur Jl. KH Mansyur, Apt Arjuno Jl. Arjuno, Apt Satya Farma Jl. Diponegoro, Apt Semarang Jl. Semarang. Sidoarjo: 081233128199. Malang: 081322108006, 03419092687,Apt Higina Jl. Kaliurang, Apt Sinar Kencana Jl. Ade Irma, Apt Ciliwung Jl. Ciliwung, Apt Kabupaten Jl. Basuki Rahmat, Apt Hidup Jl. Aries Munandar, Apt Bengawan Solo, Jl. Temanggung Suryo. Kediri: Apt. Kudus Jl. Joyoboyo, Apt. Sentral Jl. Hos cokroaminoto, Apt. Agung Jl. Letjen Sutoyo, Apt. Pelita Sehat Farma Jl. Kili Suci, Apt. Redjo Jl. Hos Cokroaminoto, Apt. Puspa Wijaya Jl. Hos Cokroaminoto. Probolinggo: 082143981381; Bondowoso: 082120862055, Situbondo: 082120862055, Pasuruan: 081235113769.

Jember: mber: 085236665123,. Banyuwangi: 082141345607. Lumajang : 085331517323; Bangkalan : 03172960256; Sumednep: 082120862055, Nganjuk: 085736626863, 03587641919. Trenggalek: 082120862055, Ponorogo: 08121538530.Pacitan: 082120862055 Ngawi: 085229208996; Magetan : 082142119916, 03517727771 Madiun: 085314619304, 0 3 5 1 7 7 1 7 2 7 8 . Ke d i r i : 0 8 1 3 2 0 0 2 3 8 0 6 , 03547859406. Blitar: 081232032567, Tulungagung: 081235752189. Jombang: 085334856366, Apt. Merdeka Jl. Merdeka, Apt. Jodo Jl. A Yani, Apt Rapi Jl. Jayanegara, Apt Gajahmada Jl. Anggrek. Mojokerto: 03217234769, 085257191026. Gresik: 03177096482. Lamongan: 085234905261. Bojonegoro: 082140085505. Depkes RI No. PIRT. 6.09.3328.01.395. ( ikl )

follow @portalsurya


10

malang blitz

KAMIS, 26 JANUARI 2012

surya.co.id

Rehab Sekolah Tanpa Pintu ■ Kusen Lama Dipasang Lagi

surya/sylvianita w

TANPA PINTU - Unggul Nugroho, Anggota DPRD Kabupaten Malang, menunjukkan proyek rehabilitasi sekolah lewat DAK di SDN Kromengan 3 yang tanpa diberi daun pintu, Rabu (25/1).

MALANG, SURYA - Proyek perbaikan SDN Kromengan 3, Kecamatan Kromengan, Kabupaten Malang, melalui dana alokasi khusus (DAK) masih menyisakan masalah. Pelaksana proyek perbaikan sekolah itu tidak memasang daun pintu di tiga lokal kelas yang telah diperbaiki. Sejauh ini pihak sekolah tidak mengetahui, apakah proyek itu sudah selesai atau belum karena tidak ada pemberitahuan dari pelaksana. ”Sepertinya belum selesai, tetapi sudah tidak ada aktivitas pembangunan lagi,” ujar Paidin Sudaryanto, guru kelas V, ketika ditemui di sekolah, Rabu (25/1). Pantauan di lapangan, di sekolah itu memang sudah tak ada aktivitas pembangunan dan sudah tidak ada bahan bangunan maupun peralatannya. Pelaksanaan pembangunan di sekolah itu terakhir pekan lalu. Dari tiga lokal ruangan yang diperbaiki, hanya dua lokal yang ada perbaikan lantai

AHA Bidik Facebooker MALANG, SURYA –PT Bakrie Connectivity membuka AHA Store pertama di Kota Malang, Rabu (25/1). Perusahaan yang bergerak di bidang internet broadband ini akan membidik para facebooker Malang dengan menyediakan produk-produk dan layanan internet cepat. Head of Direct Sales East Java & East Indonesia PT Bakrie Connectivity, Wicaksono Adhi, mengatakan, pengguna jejaring sosial facebook (FB) di Kota Malang sangat banyak, yaitu 500.000 orang lebih. Menurut Wicaksono, ini artinya masyarakat Malang sudah terbiasa menggunakan internet. “Karena itu, Malang kami sertakan dalam daftar, mengingat potensinya cukup menjanjikan,” kata Wicaksono Adhi. AHA Store Malang di Maxima Global Jl Argopuro 1 ini merupakan AHA Store ke 17 dari total 22 AHA Store di Indonesia. Selain membidik para facebooker Malang, Wicaksono juga mengungkapkan trademark Malang sebagai Kota Pendidikan dan Wisata semakin menambah nilai lebih pendirian AHA Store ini. “Untuk menyasar pangsa siswa, kami pun memiliki paket-paket layanan internet yang pas dengan kantong pelajar dan mahasiswa,” lanjutnya. Meski begitu, Wicaksono enggan mengungkap target penjualan terkait peluncurann AHA Store Malang ini. “Yang pasti, penjualan di Malang meningkat,” ungkapnya. (st16)

UM Buka Fakultas Psikologi MALANG, SURYA - Universitas Negeri Malang (UM) membuka fakultas baru, yakni Fakultas Pendidikan Psikologi (FPP). Fakultas ini merupakan pecahan jurusan Bimbingan dan Konseling (BK) Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP), di mana Program Studi Psikologi menjadi bagian dari jurusan itu. Dekan FIP UM, Prof Dr Hendyat Soetopo MPd, mengatakan mengenai nama fakultas yang memakai label ‘pendidikan’, hal itu untuk menegaskan semboyan UM sebagai kampus ‘Learning University’. Sebagai kampus eks-IKIP, lanjut Hendyat, citra pendidikan yang sudah melekat pada UM harus tetap dimunculkan. Meski nama fakultas itu memakai embel-embel pendidikan, Hendyat menegaskan jurusannya murni non-kependidikan. “Mungkin nama FPP ini merupakan nama satu-satunya di Indonesia untuk Fakultas Psikologi. Jurusannya satu, jurusan Psikologi,” tutur Hendyat. Meski hanya satu jurusan, akan ada lima konsentrasi ilmu pada jurusan ini, Psikologi Pendidikan, Industri, Klinis, Sosial, dan Perkembangan. FPP ini nanti berlokasi di Gedung C1 UM, jalan Surabaya. Dengan staf pengajar berjumlah 22 orang (1 Profesor, 3 Doktor, sisanya Magister), Hendyat yakin prospek FPP ini akan semakin diminati. Buktinya, saat bergabung dengan jurusan BK FIP, peminat jurusan Psikologi menempati posisi kedua yang diminati setelah jurusan PGSD. “Tenaga pengajar, kurikulum, dan sarana prasarana, sudah kami mantapkan. Untuk angkatan pertama kami siapkan 120 kursi. Pendaftaran mahasiswa baru sudah bisa dilakukan pada tahun ini,” tukas Hendyat. (st16)

join facebook.com/suryaonline

Temuan di Lapangan ■ 3 Lokal Tanpa Daun Pintu ■ Satu lokal pakai keramik lama ■ Pakai kusen dan kaca lama

keramik putih baru. Sementara satu lokal lainnya tetap menggunakan keramik putih lama. Demikian juga kusen-kusen dan kaca jendela masih menggunakan yang lama. Bahkan, di antara kaca itu sudah ada yang pecah, tetapi tidak diganti dengan yang baru. ”Sesuai aturan yang ada, harusnya diganti baru. Ini sudah tidak diganti, namun juga tidak ada kompensasi ke sekolah,” ujar Unggul Nugroho, Sekretaris Komisi D DPRD Kabupaten Malang yang meninjau sekolah itu, kemarin. Apabila tak berpintu, Unggul Nugroho merasa kasihan dengan para siswa saat mengikuti kegiatan belajar mengajar. Sejak tiga lokal sekolah itu diperbaiki, para siswa selain belajar di kelas yang tersisa, juga ada yang belajar di madrasah diniyah yang tak

Sesuai aturan yang ada, harusnya diganti baru. Ini sudah tidak diganti, namun juga tidak ada kompensasi ke sekolah.

unggul nugroho jauh dari SDN sekretaris komisi d Kromengan 3. Ditanya apakah kondisi ini karena anggarannya kurang, menurut Unggul tidak mungkin karena jumlahnya besar. ”Buktinya SDN lain juga bisa memperbaiki dengan bagus,” ujar Unggul.

Sebagai pembanding, Unggul mencontohkan pembangunan di SDN Sumber Tempur 1 dan 3, Kecamatan Wonosari. ”Kualitas bangunan yang di Kecamatan Wonosari bagus, meski masih belum selesai,” ungkap Unggul. Kepala UPTD Dinas Pendidikan (Dindik) Kecamatan Kromengan, Wariyanto, belum berhasil dikonfirmasi. Ketika Surya berusaha menghubunginya untuk konfirmasi masalah ini, ponselnya ada nada panggil, tetapi tidak diangkat. Sedang ponsel Kepala Dinas Pendidikan (Kadindik) Kabupaten Malang, Suwandi, dimatikan. (vie)

Informasi Pemasangan Iklan Hubungi : Hakim - 0812345 94787 | Hendro - 087851322567 | Meidy - 031 83356990

Milkuma Atasi Sesak Nafas SITI Khoiriyah, 27 tahun, tertarik mencoba Milkuma , minuman serbuk susu etawa yang diproses secara alami, tanpa pemanis buatan dan bahan pengawet. Bahan dasarnya adalah susu etawa segar dan gula aren. “Sudah 7 tahun lamanya aktifitas saya sering terganggu karena menderita asma. Kalau sudah kambuh, nafas sering terasa sesak. Untunglah kini saya minum Milkuma , sekarang derita asma tak lagi mengganggu.” Ia sudah 3 bulan minum Milkuma. Dengan tubuh yang sehat, kini wanita yang berdomisili di Desa Balakan - Taman Agung, Kec. Muntilan, Kab. Magelang, Jawa Tengah tersebut dapat menjalani aktifitasnya dengan prima. Ia pun mengajak orang lain untuk merasakan manfaat susu etawa ini. Susu etawa memiliki kandungan gizi yang lebih unggul, baik dari segi protein, energi, maupun lemak yang mendekati air susu ibu (ASI). Selain mengandung Riboflavin, vitamin B yang penting untuk produksi energi, susu etawa pun tidak menyebabkan alergi sehingga aman, dan bermanfaat untuk penderita asma. Satu gelas susu etawa memasok 20,0% dari nilai harian Riboflavin.

Fluorine yang terdapat dalam susu etawa bermanfaat sebagai antiseptik alami dan dapat membantu menekan pembiakan bakteri di dalam tubuh serta membantu pencernaan dan tidak menimbulkan dampak diare pada orang yang mengkonsumsinya. Dapatkan Milkuma di Apotek dan Toko Obat terdekat atau hubungi, Jatim: 082120862055, Surabaya: 082118492783, 03181719179 Apt K24 Kapas Kampung, Apt Jala Prima Jl. Sultan Iskandar Muda, Apt Mansyur Jl. KH Mansyur, Apt Arjuno Jl. Arjuno, Apt Satya Farma Jl. Diponegoro, Apt Semarang Jl. Semarang. Sidoarjo: 081233128199. Malang: 081322108006, 03419092687,Apt Higina Jl. Kaliurang, Apt Sinar Kencana Jl. Ade Irma, Apt Ciliwung Jl. Ciliwung, Apt Kabupaten Jl. Basuki Rahmat, Apt Hidup Jl. Aries Munandar, Apt Bengawan Solo, Jl. Temanggung Suryo. Kediri: Apt. Kudus Jl. Joyoboyo, Apt. Sentral Jl. Hos cokroaminoto, Apt. Agung Jl. Letjen Sutoyo, Apt. Pelita Sehat Farma Jl. Kili Suci, Apt. Redjo Jl. Hos Cokroaminoto, Apt. Puspa Wijaya Jl. Hos Cokroaminoto. Probolinggo: 082143981381; Bondowoso: 082120862055, Situbondo: 082120862055, Pasuruan: 081235113769.

Jember: mber: 085236665123,. Banyuwangi: 082141345607. Lumajang : 085331517323; Bangkalan : 03172960256; Sumednep: 082120862055, Nganjuk: 085736626863, 03587641919. Trenggalek: 082120862055, Ponorogo: 08121538530.Pacitan: 082120862055 Ngawi: 085229208996; Magetan : 082142119916, 03517727771 Madiun: 085314619304, 0 3 5 1 7 7 1 7 2 7 8 . Ke d i r i : 0 8 1 3 2 0 0 2 3 8 0 6 , 03547859406. Blitar: 081232032567, Tulungagung: 081235752189. Jombang: 085334856366, Apt. Merdeka Jl. Merdeka, Apt. Jodo Jl. A Yani, Apt Rapi Jl. Jayanegara, Apt Gajahmada Jl. Anggrek. Mojokerto: 03217234769, 085257191026. Gresik: 03177096482. Lamongan: 085234905261. Bojonegoro: 082140085505. Depkes RI No. PIRT. 6.09.3328.01.395. ( ikl )

follow @portalsurya


11

Hotline Public Service

KAMIS, 26 JANUARI 2012

surya.co.id

SUARA PUBLIK Anda punya keluhan atau pendapat terkait pelayanan umum? Jangan pendam sendiri. Anda punya hak untuk bersuara.

Kirim SMS ke

083 856 043 489 083 857 517 888

PASAR SIMO - bu wali, klo PKL wonokromo bisa ditrtibkan, llu knp pasar tumpah simo tdk bs ditrtibkan? 628123399xxxx

Punya masalah dengan layanan publik, dari gangguan telepon, listrik, air, pajak, parkir, dan layanan umum lainnya? Kirim ke Harian Surya, lengkapi identitas diri dan nomor kontak yang mudah dihubungi.

FAKSIMIL:

031-8414024

SURAT :

EMAIL :

Jl Rungkut Industri III No 68 & 70 Surabaya

Jalan Kampung Berubah jadi Sungai

tetap ngotot dengan menjawab, "kalau di sini dikembalikan." Nah, kira-kira yang benar yang mana, kok Telkom Nganjuk tidak konsisten menerapkan kebijakan sesuai promosinya? Ataukah ini hanya khusus berlaku di Nganjuk saja? Mohon klarifikasinya.

SAYA tinggal di kampung Joyosuko (RT03/RW12) persis berada di belakang kampus UIN Maliki, masuk Kelurahan Merjosari, Lowokwaru Kodya Malang. Dulu kampung saya terkenal asri dan sejuk sehingga banyak mahasiswa yang kos di sana. Namun, ketika banyak pengembang perumahan datang dan perumahan banyak berdiri di sana, masalah pun tiba. Terakhir malah ditambah dengan relokasi pasar Dinoyo ke Merjosari. Masalah paling dirasakan warga RT03/RW12 adalah banjir ketika terjadi hujan, walau hujan tidak deras (foto terlampir) dan listrik dengan voltase jelek karena tidak adanya tiang listrik. Sejak dibangun selokan di kelurahan, aliran air semuanya diarahkan lewat kampung saya karena dianggap paling dekat sungai besar yaitu sungai Metro. Namun sayangnya, selokan di kampung yang menuju sungai Metro malah luput direnovasi. Akibatnya mudah ditebak, bila hujan, selokan tak mampu menampung air sehingga jalan kampung mendadak menjadi sungai baru. Kondisi tersebut menjadi-jadi dengan relokasi pasar Dinoyo ke Merjosari yang belum lama ini diresmikan Wali Kota Malang. Usai hujan, jalan di kampung Joyosuko tidak ubahnya tempat sampah raksasa, karena saking banyaknya sampah berserakan di jalan yang terbawa arus hujan saat jalan menjadi sungai. Dampak lainnya, aspal jalan mengelupas dan mempertontonkan batu yang hanyut terbawa arus hujan. Penderitaan warga belum berakhir karena tiadanya tiang listrik di Joyosuko yang mengakibatkan voltase listrik tidak stabil. Akibatnya, perangkat elektronik warga satu RT (lebih dari 60 KK) ikut bermasalah. Sebagai warga negara yang baik, kami sudah membayar pajak, sudah pula membayar rekening listrik, bahkan membiayai sendiri kabel sepanjang 100 meter saat pertama kali mengajukan pemasangan listrik pertama, saking kepinginnya rumah dialiri listrik. Inilah gambaran kampung Joyosuko yang menjadi langgan banjir saat hujan dan merana karena tidak stabilnya pasokan listrik karena tanpa dilengkapi tiang. Mohon perangkat dan instansi terkait memperhatikan kami, karena sudah berulangkali kami mengajukan permohonan ke PLN, namun belum direspons sama sekali. Sampai kapan kami harus menunggu?

Ratna Frenty N Kapten Tendean III/18 Nganjuk

Andi Yulianto Joyosuko Metro 41H2 Lowokwaru - Malang

PARKIR RSU BANGIL - pnitipan sepeda motor di RSU Bangil ditarik Rp 2000 pdahal karcis parkir tertulis Rp1500, alasannya tak ada kembaliannya. U/ dinas trkait tlg ditrtibkan. 62812313xxxx ASKES SURABAYA - u/ pnggungjawab askes kota sby, sy peserta askes hampir 38th, berobat hanya 5x itupun sakit ringan. Terakhir berobat di RS Hji sukolilo, tp salep disuruh beli ke apotek, pdhal stiap bln gaji sdh dipotong! 62817514xxxx SUKOMORO NGANJUK - klu pagi di pasar sukomoro nganjuk lalin sngat ramai, sring trjdi kclkaan, tp petugas polisi enggan mmbntu 628578412xxxx SAMPAH PANDAAN - sungai dkt masjid jamik pandaan sdh lama dijadikan bak sampah "raksasa" oleh warga yg mmbuang smpah di sana. mhn prhtian aparat stmpat u/ brtindak. 62838376xxxx BANJIR KALI KUNDANG - tlg bu wali, jl Kali kundang sby barat sll jd langganan banjir pdhal sekitarnya aman. -tksh62899345xxxx RAMBU TUWOWO - utk polsek kenjeran mhn jln ddkt lmpu merah tuwowo ke suramadu diberi pbtas biar tdk macet trus2an. 628573377xxxx PLN PASAR LOAK - mgp listri di psar loak dlm satu hari byar pet smpai 30 kali? mhn instansi trkait brtindak. 628385497xxxx HOTLINE WALIKOTA - Bu Risma kapan membuka nomor hotline utk menampung aspirasi warga kota suroboyo? 6281833xxxx SEMAMPIR MACET - u/ polsek semampir, tlg atur jln dpn polsek, yg mau belok krn tmbok gak dpt jln, macet. 628123558xxxx GUBENG KLINGSINGAN - bu wali, bnyk bngunan liar di spnjang jl gubeng klingsingan, mnjdikan kumuh dan sungai mnjd smpit. 62317213xxxx BANDULAN BARAT MALANG - jmbatan rusak di bndulan barat mlg, bnyk korban trjungkal, mhn dinas trkait merespons. 628123501xxxx PKL KAYUN - jl kayun mulai dipenuhi pkl yg sblmny prnh ditertibkan, mhn dinas terkait menata ulang. 628785308xxxx MASTRIP KARANGPILANG - jl mastrip karang pilang mulai brlubang, mhn dibnahi sblm jtuh korban. 62317259xxxx

HARIAN PAGI

Pemimpin Umum : H Herman Darmo Pemimpin Redaksi : Sunarko Redaktur Pelaksana : Adi Sasono, M Taufiq Zuhdi Sekretaris Redaksi : P Sujarwanto Staf Redaksi: Alfred Lande, Satwika Rumeksa, Farhan Effendi, Tri Yulianto, D Wahjoe Harjanto, Trihatmaningsih, Sigit Sugiharto, Tri Dayaning Reviati, Eko Supriyanto, Hariyanto, Tri Mulyono, Tutug Pamorkaton, Wahyudi Hari Widodo, Endah Imawati,Yuli Ahmada, M Rudy Hartono, Ahmad Pramudito, Anas Miftahudin, Joko Hari Nugroho, Wiwit Purwanto, Suyanto, Deddy Sukma, Habiburrohman, Titis Jatipermata, Fatkhul Alami, Doso Priyanto, Ravianto, Dyan Rekohadi, Sri Handi Lestari, Marta Nurfaidah, Dwi Pramesti, Sugiharto, Musahadah, Mujib Anwar, Hadi Santoso, Sudharma Wahyu Adiwijaya, Iksan Fauzi, Ahmad Zaimul Haq, Aji Bramastra, Nuraini Faiq; Ilustrator: Rendra Kurniawan, Akhmad Yusuf Marzuki; Perwajahan: Teguh Wahyudi, Edy Minto Prasaro, Agus Susanto, Haryoto. General Manager Bisnis: Agus Nugroho, Wakil General Manager Bisnis: Wachid Mukaidori ; Manager Iklan: Prasetyo ; Marcomm: Tantowi Jauhari; Biro/Perwakilan: Malang: Hesti Kristanti, Wahyu Nurdiyanto, Eko Nurcahyo, Sylvianita Widyawati, Alamat: Jl Sultan Agung No. 4, Malang. Telepon: (0341) 360201 Fax: (0341) 360204. Iklan: fax (0341) 360204, Sirkulasi (0341) 360203, Kediri: Didik Mashudi, Amru Muis, Alamat: Jl Banjaran Gg I/ 131, Kediri, Tlp (0354) 686933, Pasuruan: Jl Dr Wahidin Selatan 180 Pasuruan. Telepon/fax: (0343) 412411, Gresik: Adi Agus Santoso, Mojokerto: Imam Hidayat, Jakarta: Kistyarini, Alamat: Jl Palmerah Selatan 12 Tlp (021) 5483008, Fax: (021) 5495360 Kantor Pusat: Jl Rungkut Industri III No 68 & 70 Surabaya 60293 Telepon: (031) 8419000, Fax Redaksi: (031) 8414024 Alamat Surat: PO BOX 110 SBS 60400 Surabaya Penerbit: PT Antar Surya Jaya, Surat Izin Usaha Penerbitan Pers: SK Menpen No.202/ SK/MENPEN/ SIUPP/A.7/1986 Tanggal 28 Juni 1986. Percetakan: PT Antar Surya Jaya. Isi di luar tanggung jawab percetakan. Tarif Iklan: Iklan taktis min 2 baris–mak 10 baris (1 baris Rp 25.000); Iklan display/ umum (hitam putih) Rp 28.000/mmk, Iklan display/umum (warna) Rp 35.000/mmk; Iklan duka cita Rp 4.000/mmk; Iklan mendesak/duka cita untuk dimuat besok dapat diterima sampai pukul 18.00 WIB. Bagian Iklan: Jl Rungkut Industri III No 68 & 70 Surabaya 60293, Telepon: (031) 841 9000, Fax: (031) 8470000 dan (031) 8470500. Manager Iklan Jakarta: Christina MS Indiarti; Alamat: Gedung Iklan Kompas Gramedia, Jl Palmerah Selatan No.15 Jakarta. Telepon (021) 53679599 Ext.6009, Fax (021) 53699150. Bagian Sirkulasi (Langganan): Gedung Kompas Gramedia Jl. Jemur Sari No. 64 Surabaya, Telepon: (031) 8479555 (Pelanggan/Pengaduan), (031) 8483939, 8483500 (Bagian Sirkulasi) Fax: (031)8479595 - 8478753. Harga Langganan Rp 29.000/bulan, Rekening: BCA Cabang Darmo, Rek 088-3990380; Bank BNI Cabang Pemuda, Rek. 0290-11969-3 (untuk iklan); Bank Mandiri Cabang Rungkut, Rek 141-00-1071877-3 (untuk sirkulasi) atas nama PT Antar Surya Media. Surya Online: http://www.surya.co.id EMail: redaksi@surya.co.id

SEMUA WARTAWAN SURYA DIBEKALI TANDA PENGENAL DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA/MEMINTA APA PUN DARI NARASUMBER. Setiap artikel/tulisan/foto atau materi apa pun yang telah dimuat di Harian Surya dapat diumumkan/dialihwujudkan kembali dalam format digital maupun nondigital yang tetap merupakan bagian dari Harian Surya.

join facebook.com/suryaonline

surya.laporcak@gmail.com

Foto Andi Yulianto untuk Harian Surya

SUNGAI JOYOSUKO - Beginilah kondisi jalan di kampung Joyosuko, Merjosari, Lowokwaru, Kota Malang saat hujan turun. Jalan selebar empat meter itu mendadak menjadi sungai karena luputnya renovasi selokan lama. Saat hujan berhenti, jalan berubah menjadi bak sampah karena kotoran yang terhanyut dari pasar Merjosari, pasar relokasi Dinoyo Kota Malang.

Telkom Speedy Menarik Modem yang Dijanjikan TANGGAL 24 Januari 2012 saya menemani Ibu ke Kantor Telkom Jl Megantoro 63 Nganjuk. Ibu berencana menghentikan langganan internet kabel Speedy yang sudah kami langgan selama dua tahun. Sejumlah persyaratan berhenti langganan disampaikan, Ibu saya juga diminta untuk mengembalikan piranti modem yang terpasang di rumah. Ini mengejutkan. Saat pemasangan

internet di rumah dulu, petugas mengatakan bahwa modem akan menjadi hak milik pelanggan bila pemakaiannya lebih dari enam bulan. Ibu kemudian menelepon operational contact center 147 mengenai hal tersebut. Dan 147 meyakinkan bila modem sudah menjadi hak milik ibu, bahkan meski diminta Telkom sekalipun. Aneh kan, ketika petugas Telkom

citizen reporter

Liput dan tulis sendiri pengalaman atau acara Anda sepanjang 450 kata, lengkapi identitas diri, nomor kontak, dan pas foto diri terbaru. Email ke harian.surya@gmail.com

Mereka Belajar Berbagi DANIAR AMALIA NUR LAILYNULIS Mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Brawijaya musimhujan@rocketmail.com

FREKUENSI kunjungan saya ke sanak keluarga di Trenggalek terbilang sering, namun belum cukup membuat saya tahu banyak hal yang terjadi di sana. Seperti kemarin, sepulang dari rumah kerabat, saya berniat membeli oleh-oleh khas Trenggalek yang banyak dijual di sepanjang jalan di Kecamatan Durenan, Kabupaten Trenggalek. Biasanya saya membeli oleh-oleh di pasar yang berada di tengah Kota Trenggalek, namun kali ini saya tertarik untuk singgah di tempat jajanan yang terbilang baru ini. Makanan ringan seperti alen-alen, sale pisang, dan kripik tempe menjadi andalan daerah bertanah keras ini. Kios-kios makanan khas ini belum lama hadir, mungkin belum genap dua tahun. Awalnya saya sempat berpikir bahwa kios-kios ma-

kanan tersebut adalah buah ide dan kepedulian pemerintah daerah sebagai upaya meningkatkan perekonomian daerah. Namun, setelah mendengar perbincangan orang-

Bersyukur masih ada orang-orang mulia seperti sang dermawan yang berbagi tanpa meminta kembali kepada mereka yang membutuhkan bantuan. tua saya dengan ibu pemilik kios yang kami datangi, saya cukup takjub. Ternyata kioskios ini hadir sebagai bentuk pemberdayaan masyarakat melalui usaha mandiri yang diprakarsai seorang pengusaha.

Sang dermawan itu di: http://www.surya.co.id/2012/01/24/mereka-mandiridengan-belajar-berbagi

Tengoklah Sejarah agar Tak Salah Langkah FX DOMINI BB HERA Mahasiswa Ilmu Sejarah Universitas Negeri Malang

BENEDICT R OG Anderson, pengamat Indonesia mengatakan, selama peristiwa 1965-1966 tak dihadapi secara jujur dan terbuka oleh manusia Indonesia, maka proses pengeroposan dan kekejaman akan terus terjadi. Peristiwa yang dimaksud adalah pembantaian massal berikut perampasan hak sesama anak bangsa. Sebuah potret buram perjalanan Hak Asasi Manusia (HAM) di Indonesia. Hakekat setiap peristiwa kelam yang terjadi adalah buah ketidakadilan yang bersumber pada pelanggaran HAM. Di alam reformasi desakan atas sejarah yang mengandung kejujuran dan kebenaran menjadi keniscayaan. Maklum, sejarah rawan dimanipulasi untuk kepentingan penguasa. Merupakan tanggung jawab moral pendidik memberi pembelajaran yang proporsional seputar HAM sejak dini. Hal tersebut mendesak dilakukan agar peringatan George Santayana tak menjadi kenyataan, yakni orang yang tak belajar sejarah dihukum untuk selalu mengulangi kesalahan yang sama. Dalam semangat itulah

Asosiasi Guru Sejarah Indonesia (AGSI) menggandeng sejumlah LSM HAM menggelar lokakarya Pengembangan Bahan Ajar Sejarah Berwawasan HAM, pada 20-21 Januari 2012 di Hotel Sahid Montana, Malang. Buku Panduan Bahan Ajar Sejarah Berwawasan Hak Asasi Manusia dibagikan kepada peserta. Kata pengantar buku ini diberikan oleh Menteri Hukum dan HAM RI. Nilai HAM yang universal dan tidak membedakan SARA merupakan pembelajaran humanis bagi peserta didik. Tindakan kekerasan yang terjadi pada masa lalu hingga kini dapat dianalisis secara kreatif oleh guru sejarah di dalam

kelas. Sinergi positif antara HAM dan materi pembelajaran sejarah diharapkan mampu mencerdaskan kehidupan bangsa, merangsang logika, dan menumbuhkan kritisisme yang sehat bagi peserta didik. Prof Hariyono, Dekan FIS Universitas Negeri Malang mengungkapkan, bukan zamannya lagi guru menjadikan buku paket sebagai sumber kebenaran pembelajaran sejarah. Seolah-olah materi sejarah di luar buku teks menjadi salah. Pelajaran hidup di: http://www.surya.co.id/2012/01/25/tengoklahsejarah-agar-tak-selalusalah-langkah

follow @portalsurya


12

sidoarjo-gresik

KAMIS, 26 JANUARI 2012

surya.co.id

3 Penumpang Tewas, Sopir Selamat ■ Mobil Avanza Ringsek Tabrak Dump Truk

surya/sugiyono

HANCUR - Polisi Gresik memeriksa bangkai mobil Toyota Avanza yang hancur akibat menabrak dump truck di Jl Raya Desa Tumapel, Kecamatan Duduksampeyan, Gresik, Rabu (25/1) dini hari.

GRESIK, surya - Tiga orang tewas dan satu orang luka parah akibat mobil Toyota Avanza S 1218 JC yang dikemudikan Muh Lutfi Hidayat (36), menabrak dump truk W 9464 UB, pengangkut batu bara di Jl Raya Desa Tumapel, Kecamatan Duduksampeyan, Gresik, Rabu (25/1), pukul 01.00 WIB. Diduga, mobil Avanza itu terlalu ngebut sehingga tidak sempat mengerem. Ketiga korban tewas adalah penumpang mobil Avanza; Andrian Margayuda (44) dan Edy Susanto (29), keduanya warga Jl Kinameng Gang Arofah, Kelurahan Sidokumpul, Lamongan, dan Geofron Sholikin (38), warga Dusun Kenduruan, Desa Sidokumpul, Lamongan. Sedangkan sopirnya, Muh Lutfi Hidayat, warga Jl Merpati, Lamongan, selamat tetapi menderita tulang

tangan kanannya patah dan kepalanya lecet. Ia dibawa ke rumah sakit di Lamongan. Kecelakaan maut itu terjadi saat mobil Avanza melaju kencang dari arah barat ke timur (Lamongan ke Gresik). Sesampainya di Jl Raya Desa Tumapel, Kecamatan Duduksampeyan, Gresik, tiba-tiba dump truk pengangkut batu bara dari timur ke barat (Gresik ke Lamongan) berbelok ke kanan untuk parkir ke halaman gudang. Truk itu dikemudikan Slamet (47), warga Desa Sumengko, Kecamatan Duduksampeyan, Gresik. Saat itulah, mobil Avanza yang sudah terlalu dekat, langsung menghantam dump truk bagian belakang kiri. Mobil Avanza itu ringsek. Akibat musibah itu, arus lalu lintas di Jl Raya Desa Tumapel, Kecamatan Du-

Pelesir Rp 6 M, Raskin Rp 1,8 M SIDOARJO, surya - Anggaran pelesir berdalih kunjungan kerja senilai Rp 6,3 miliar per tahun untuk anggota DPRD Sidoarjo, sangat kontras dibanding anggaran beras untuk rakyat miskin (raskin) yang hanya Rp 1,8 miliar per tahun. Menanggapi fakta ironis itu, mantan Ketua Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Cabang Sidoarjo, Muhaimin Kholid, menyatakan, biaya pelesir semahal itu sangat tidak pantas. "Semua tahu berapa jumlah warga miskin di Sidoarjo yang masih butuh perhatian dari pemerintah,” tutur Kholid yang kini aktif di PMII Jatim, Rabu (25/1). Mahasiswa semester akhir

di Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) AL-Khoziny, Buduran, itu juga menyoroti jatah kamar hotel anggota DPRD yang mencapai Rp 800.000 per hari saat kunjungan kerja. "Jangan sampai uang rakyat dihamburhamburkan, sementara rakyat yang diperjuangkan masih memprihatinkan,” kecamnya. Sementara, Kasmuin dari Center for Participatory Development (CePad) Indonesia, menilai, anggaran Rp 6,3 miliar itu tidak menggunakan logika kewajaran. "Meski puluhan kali kunjungan kerja, pembangunan di Sidoarjo ya begitu-begitu saja," kritiknya. Terpisah, Ketua DPRD, Da-

wud Budi Sutrisno, menjelaskan, dana kunjungan kerja dalam Rancangan APBD 2012 itu masih dievaluasi Gubernur Jatim. Namun sebelumnya sudah dihitung sesuai rencana kerja oleh Badan Musyawarah DPRD, kemudian diserahkan ke Sekretariat DPRD. “Besarannya sudah sesuai Renja,” tuturnya menyingkat istilah rencana kerja. Seperti diberitakan, pada 2011 semua alat kelengkapan DPRD mendapat jatah kunjungan kerja tiga kali dalam setahun. Selama 2011, tercatat 47 kali kunjungan kerja ke luar daerah. Anggarannya selama 2011 mencapai Rp 6,9 miliar, dan hanya tersisa sekitar Rp 400 juta. (mif)

TRAGEDI dini hari ■ Avanza melaju kencang dari arah Lamongan, menabrak dump truk yang belok kanan, pukul 01.00 ■ Sopir Avanza selamat, 3 penumpangnya tewas. duksampeyan, Gresik, menjadi macet. Sedangkan untuk mengevakuasi ketiga korban dan satu orang luka parah itu, dibutuhkan waktu sekitar dua jam. Kepala Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Gresik, Ajun Komisaris Muhamad Purbaya, melalui Kepala Unit Lalu Lintas, Inspektur Dua Tegar Satrio Wicaksono, mengatakan, kondisi jalan yang lurus dan mulus

membuat pengendara jalan cenderung ngebut. Apalagi, saat itu kondisi jalan sedang sepi karena masih dini hari. Namun sebetulnya, pada saat seperti itulah yang membahayakan pengguna jalan karena jarak pandang terbatas. “Seharusnya, sopir dump truk memberikan kesempatan mobil lain melintas terlebih dahulu karena dump truk itu akan berbelok ke kanan,” jelas Tegar. Sementara, sopir dump truk itu, Slamet, berdalih, saat itu mobil Avanza masih terlihat jauh sehingga dia langsung berbelok ke kanan untuk masuk gudang. “Mobil Avanza itu kecepatannya tinggi sehingga tidak bisa mengurangi kecepatan saat ada truk menyeberang,” jelasnya saat di Satuan Lalu Lintas Polres Gresik. (st38)

Atap Ruang TK Ambrol

surya/mustain

BARU DIRENOVASI - Atap ruang kelas TK Dharma Wanita ambrol diterjang angin, Rabu (25/1), padahal baru direnovasi dua pekan lalu.

sidoarjo, surya - Atap ruang kelas di Taman Kanak-kanak (TK) Dharma Wanita Semampir di Desa Semampir RT 3/RW 2, Kecamatan Sedati, Sidoarjo, ambrol usai disapu angin kencang, Rabu (25/1), sekitar pukul 08.00 WIB. Akibatnya, 30 murid kelas B itu pun panik. Padahal, atap ruang kelas itu baru direnovasi dua pekan lalu dengan dana block grant Rp 18 juta. “Beruntung, pas kejadian, siswa sudah keluar ruang,“ ucap Kepala TK Dharma Wanita Semampir, Siswo Hartini, di lokasi kejadian. Sekitar 15 menit sebelum atap ambruk, ia meminta 30 siswa dan gurunya keluar ruang ka-

rena terlihat tanda-tanda atap akan ambruk. Usai kejadian, sejumlah orang ke lokasi, di antaranya Wakil Ketua DPRD Khulaim Junaidi. "Kami akan meminta Dinas Pendidikan segera mendata lagi sekolah lain yang diketahui rusak dan bisa diperbaiki," katanya. Bupati Saiful Ilah dan bawahannya juga ke lokasi kejadian dan berjanji membangun lagi gedung itu. “Dananya akan diambilkan dari dana tanggap darurat bencana,” kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Achmad Zaini. Menurut dia, sisa bangunan ruang kelas itu akan dirobohkan dulu sebelum dibangun. (st38)

ANDALUS Hajj & Umra Service

join facebook.com/suryaonline

follow @portalsurya


12

malang plus

KAMIS, 26 JANUARI 2012

surya.co.id

Perampok Satroni Pengusaha Salon MALANG, SURYA – Lima perampok bersenjata tajam menyatroni rumah Kartini (48), pengusaha salon di Dusun Darungan, Desa Ampelgading, Kecamatan Tirtoyudo, Kabupaten Malang, Selasa (24/1), pukul 01.30 WIB. Pelaku menguras barang-barang korban antara lain, uang Rp 2,5 juta, anting-anting emas 2 gram, tujuh ponsel, dua STNK sepeda motor, dan tiga pasang sepatu sandal. Informasinya, pelaku masuk ke rumah korban melalui jendela dapur. Begitu di dalam rumah, para pelaku langsung membangunkan korban bersama lima orang keluarganya yang sedang lelap tidur di

kamar masing-masing. “Pelaku mengumpulkan korban, salah satunya balita, dalam satu ruangan dan mengancamnya dengan senjata tajam,” kata AKP Kamsidi, Kapolsek Tirtoyudo, Rabu (25/1). Setelah menyekap penghuni rumah, para pelaku kemudian menguras harta benda korban. Selain menggasak harta benda korban, seorang pelaku juga sempat memukul Arga Sandi (22), putra Kartini yang sempat berusaha melawan. Pemuda itu dipukul dengan gagang celurit, namun pukulan itu tidak sampai menyebabkan luka cukup berarti. Kepada penyidik Polsek Tirtoyudo,

Kartini mengatakan, para pelaku meminta agar dia tidak melapor ke polisi. “Kalau nekat melapor, mereka mengancam akan datang lagi ke rumah saya,” kata Kartini. Menurut AKP Kamsidi, dari penyelidikan sementara, polisi telah mendapatkan sedikit gambaran para pelaku. Kini petugas Polsek Tirtoyudo sedang memburunya. Sementara Rabu (25/1), tim Buser Polres Malang menangkap Muhetis Soidi (23), buron perampas harta milik Suliana di Desa Tamban, Kecamatan Sumbermanjing Wetan pada 2008. Dalam aksinya, Soidi bekerja sama dengan Ry dan Ed.(st17)

Galau Punya Amunisi Serahkan ke Polisi

surya/hayu yudha prabowo

AMANKAN BURON - Mohelis Soebi (23), buron tersangka perampasan uang dan HP di wisata Pantai Tamban, Sumermanjing Wetan, diamankan petugas di Polres Malang, Rabu (25/1).

MALANG, SURYA - Tak tahu harus berbuat apa dengan amunisi-amunisi kuno yang ditemukannya di bawah jembatan, Sugito (44), warga Jl Sidotresno RT 21/RW 03, Desa Gondanglegi Kulon, Kecamatan Gondanglegi, Kabupaten Malang, akhirnya memutuskan untuk menyerahkannya ke polisi.

Kapolsek Gondanglegi, Kompol Badriyah, Rabu (25/1), menyebutkan, Sugito menemukan 45 butir peluru aktif kaliber 197 mm, Mei 2011, di bawah jembatan desa Gondanglegi Kulon. Saat itu, Sugito sedang mencari barang-barang bekas. “Setelah menemukan, Sugito tak langsung melaporkan ke polisian, sebaliknya hanya menyimpan di dalam rumahnya,” terang Badriyah. Lama menyimpan, Sugito mulai kuatir bahwa benda-benda tersebut akan membahayakan nyawa keluarganya. “Karena itu, kemarin (24/1) ia datang ke Polsek Gondanglegi untuk menyerahkan amunisi-amunisi itu,” kata Badriyah. Benda-benda tersebut, setelah diamankan sesaat di Mapolsek, oleh Badriyah langsung diserahkan ke PT Pindad. Karenanya, Badriyah juga mengaku tak tahu menahu asal usul amunisi itu. “Saya tidak tahu asal-usulnya, ahli persenjataan pasti tahu itu,” pungkasnya. (st17)

ANDALUS Hajj & Umra Service

join facebook.com/suryaonline

follow @portalsurya


16

multisport

KAMIS, 26 JANUARI 2012

surya.co.id

Mengejar

Jackpot HASIL PEREMPAT FINAL, RABU (25/1)

Putra : Andy Murray (4)/Inggris – Kei Nishikori (24)/Jepang 6-3, 6-3, 6-1. Novak Djokovic (1)/Rep Ceko – David Ferrer (5)/Spanyol 6-4, 7-6, 6-1 Putri : Petra Kvitova (2)/Rep Ceko – Sara Errani/Italia 6-4, 6-4. Maria Sharapova (4)/Rusia – Ekaterina Makarova/Russia 6-2, 6-3. HEAD TO HEAD PETRA KVITOVA VS MARIA SHARAPOVA

2010 Memphis/semifinal 2011 Wimbledon/final 2011 Tokyo/perempat final

: Kvitova-Sharapova, 6-4, 6-3. : Kvitova-Sharapova 6-3, 6-4. : Sharapova-Kvitova 4-3 (mundur)

■ Sharapova vs Kvitova,

Rematch Final Wimbledon 2011

MELBOURNE, SURYA - Sejarah terjadi di Center Court, Wimbledon, 2 Juli 2011. Unggulan delapan tunggal putri asal Republik Ceko, Petra Kvitova secara meyakinkan mematahkan ambisi mantan ratu tenis dunia, Maria Sharapova di babak final. Kemenangan 6-3, 6-4 itu menjadikan Kvitova penantang utama nomor satu dunia di bawah Caroline Wozniacki yang sudah tersingkir di perempat final, Selasa (24/1) lalu. Dan enam bulan berlalu, rematch final Wimbledon akan terjadi di semifinal Australia Terbuka, Kamis (26/1) ini. Karena Sharapova menyusul Kvitova ke empat besar setelah menang 6-2,6-3 atas rekan sesama Rusia, Ekaterina Makarova, Rabu (25/1). Sebelumnya, Kvitova menembus semifinal usai menang atas Sara Errani dari Italia 6-4, 6-4 sekaligus menjadi petenis tunggal putri asal Rep Ceko pertama yang mencapai empat besar sejak Jana Novotna tahun 1991. Pemain kidal terakhir yang menjadi

juara adalah Monica Seles (1996). Ada aroma dendam di semifinal nanti, terutama pada diri Sharapova. Unggulan keempat ini masih yakin bahwa ia seharusnya menang di Wimbledon tahun lalu, namun impian itu dikandaskan Kvitova. “Kvitova menjadi pemain yang harus ditaklukkan sekarang,” kata Sharapova. “Saya tidak sabar menghadapi partai semifinal nanti. Saya tak suka kalah terus secara beruntun.” Sharapova bisa membalaskan dendamnya atau malah kembali jadi pecundang. Tetapi, ada yang lebih penting di benak juara Australia Terbuka 2008 itu, dan juga di pikiran sang lawan. Hal itu adalah mencapai final dan memenangi Australia Terbuka, serta meraih jackpot alias hadiah uta-

AROMA DENDAM - Maria Sharapova (kiri) membawa misi ganda saat bertemu Petra Kvitova di semifinal nanti. ap/rick rycroft

Manfaat Gula Aren Dan Habbatussauda SARTA Sukarso sudah 4 tahun menderita diabetes, menurut pria yang akrab disapa Pak Kumis ini, kemungkinan dirinya menderita diabetes adalah akibat pola makan tidak sehat yang selama ini ia jalani. Namun kini ayah dari 1 orang anak itu telah membuktikan manfaat Gentong Mas. “Setelah 6 bulan minum Gentong Mas secara rutin, Alhamdulillah..sekarang kadar gula darah saya sudah normal dari 380 mg/dL menjadi 90 mg/dL, aktifitas saya pun kini bisa dijalani dengan normal kembali.” Tutur pria berusia 67 tersebut dengan penuh syukur. Diabetes adalah peningkatan kadar glukosa darah akibat kekurangan insulin baik yang sifatnya absolut maupun relatif atau resistensi reseptor insulin. Diabetes melitus sangat erat kaitannya dengan mekanisme pengaturan gula normal. Dengan tubuh yang sehat, kakek 2 orang cucu tersebut, sekarang dapat menjalani aktifitasnya sebagai Purnawirawan TNI dengan

nyaman, warga Magetan, Jawa Timur ini pun tidak segan-segan untuk berbagi pengalamannya d e n g a n o ra n g lain. Gentong Mas adalah minuman kesehatan herbal alami dengan bahan utama Gula Aren dan Nigella Sativa (Habbatussauda) yang terbukti manfaatnya bagi penderita dari berbagai penyakit, termasuk diabetes. Habbatussauda dipercaya dapat meningkatkan fungsi insulin dan mengurangi resistensi reseptor insulin, sedangkan Gula Aren berperan dalam optimalisasi kerja reseptor insulin. Gentong Mas juga mengandung Chromium yang efektif memperlancar metabolisme gula darah dan mengatur kepekaan sel terhadap insulin sehingga meringankan kerja pankreas. Selain itu, indeks glisemik dalam Gentong Mas yang sangat aman bagi kesehatan yaitu hanya 35 (aman jika indeks glisemik dibawah 50), mampu menjaga dan merawat pankreas agar tetap berfungsi dengan baik.

join facebook.com/suryaonline

Dapatkan Gentong Mas di Apotik/toko obat terdekat. Info lebih lanjut kunjungi www.gentongmas.com atau hubungi: Surabaya: 081316821146, 03175161806, Malang: 081219269565, 03415491890, Madiun : 081335272936, Kediri : 085223018142, Mojokerto: 085223636470, Gresik: 081322445096, Blitar: 081233052584, Banyuwangi: 085234398441, Sidoarjo: 081252532578,Tulung Agung: 081252532577, Jombang: 085257044832, Jember: 081338611049, Tr e n g g a l e k : 0 8 2 1 3 9 0 57979, Magetan: 08135929 1111 , Probolinggo: 08133195 2259, Nganjuk: 081331939610, Pasuruan: 081252756227, Ponorogo: 081274310596, Bojonegoro: 081233390005, Situbondo: 085258506595, Ngawi: 081215110665, Bondowoso: 081233 836384, Lamongan: 081331257610, Tuban: 081216135230, Lumajang: 081336191009, Bangkalan: 082118867006, Sampang: 082141417808, Pamekasan: 082140744863, Sumenep: 085232302824, Pacitan: 085335454594. Depkes: P-IRT:812.3205.01.114 ( ikl )

ma yaitu peringkat satu dunia yang pasti ‘ditinggalkan’ Wozniacki. Ya, Kvitova menjadi peringkat kedua dengan 7.290 poin diikuti Victoria Azarenka dari Belarusia (6.865 poin) dan Sharapova di peringkat empat (6.440 poin). Kebetulan Azarenka juga lolos ke semifinal, namun menghadapi lawan berat yaitu juara bertahan 2011, Kim Clijsters dari Belgia. Seperti halnya Sharapova, Kvitova pun tidak sabar melalui dua langkah lagi untuk juara dan memenangi jackpot di atas. Itu dengan harapan bisa menembus ganjalan Clijsters. “Pertemuan (lawan Sharapova) di Wimbledon sangat berat. Ia sangat percaya diri dan menyuguhkan permainan terbaiknya. Namun, saya tidak sabar me-

nantinya,” kata Kvitova. Big match juga terjadi di dua laga semifinal tunggal putra. Ini karena Roger Federer dan Rafael Nadal akan bertemu untuk ke-27 kalinya dan pertemuan pertama di semifinal Grand Slam sejak 2005. Dua anggota Big Four lainnya, yaitu peringkat satu dunia asal Rep Ceko, Novak Jokovic akan bertemu Andy Murray (Inggris). Di perempat final kemarin, Djokovic menghentikan David Ferrer dari Spanyol 6-4, 7-6, 6-1 sedangkan Murray menang 6-3, 6-3, 6-1 atas Kei Nishikori dari Jepang. Uniknya, duel Djokovic kontra Murray ini juga akan menjadi rematch Australia Terbuka 2011. Saat itu Djokovic menang 64, 6-2, 6-3 di babak final. (ap/aus/dey)

Informasi Pemasangan Iklan Hubungi : Hakim - 0812345 94787 | Hendro - 087851322567 | Meidy - 031 83356990

KLINIK NUR MUSTIKA

Ilmu Anti Kanker Peduli Tentang Kehidupan

B

ILA Anda sering susah b u a n g a i r b e s a r, sering sakit perut atau sembelit sebaiknya waspada. Bisa jadi gangguan yang Anda alami merupakan salah satu bentuk gejala kanker usus besarl. Sebagian orang saat ini mengabaikan gejala sakit perut, susah buang air besar dan perubahan siklus buang air besar. Padahal, gejalagejala itu merupakan bagian dari pertanda adanya penyakit kanker kolorektal. Kebanyakan masyarakat tidak menyadari bahwa kanker dapat dipicu oleh gejala-gejala yang dianggap remeh seperti cara diet yang salah yang menyebabkan kebiasaan buang air besar dan sembelit. Perubahan siklus buang air besar memang merupakan gejala yang patut diwaspadai dalam mengantisipasi kanker kolorektal. Perubahan yang tidak wajar atau siklusnya melebihi waktu

transit harus dicurigai sebagai gejala. Selain perubahan siklus buang air besar, tanda lainnya yang bisa dideteksi sebagai gejala kanker usus besar adalah ditemukannya darah pada kotoran saat buang air besar. Tanda lainnya adalah penurunan berat badan tanpa sebab yang jelas, rasa sakit di perut atau bagian belakang, perut m a s i h t e ra s a penuh meskipun sudah buang air besar dan tidak ada rasa puas dan kadang-kadang dapat diraba adanya massa atau tonjolan pada perut. Ny. Lisa 47 tahun, sejak 2009 menderita kanker usus besar. Setiap hari mengalami nyeri perut, BAB sangat susah, BAB terasa sakit sekali, mengeluarkan

Gratis 3 Har

Pengo i batan

darah saat BAB, badan lemes, nafsu m a k a n berkurang, berat badan turun drastis. Setelah konsultasi di klinik Nur Mustika akhirnya dia memutuskan untuk menjalani pengobatan dengan terapi TCM (Traditional Chinese Medicine). Setelah menjalani terapi beberapa

tahap dia mulai merasakan hasilnya seperti nyeri pada perut hilang, BAB lancar, BAB tidak campur darah, meningkatnya stamina tubuh, nafsu makan bertambah, berat badan naik serta benjolan mengecil, semua itu yang di utarakan Ny. Lisa (082141438433) dan beberapa pasien lainnya. ( ikl )

Dapatkan DISKON 20%. Informasi lebih lanjut hubungi: Klinik Nur Mustika, Komplek Pertokoan Gate Way E -17, Jl Raya Waru - Sidoarjo. Telp. 031.8554135, 031.71732304. Buka pukul 08.00 – 17.00 WIB

KAPSUL SAMBUNG NYAWA

100 % Pengobatan Herbal ANDA, menderita Kaku leher, Gangguan penyakit kronis & Pernafasan, Osteoharus operasi? Ingin porosis, Otot Kaku, sehat? Minum KapLemah Syahwat, Pisul Sambung Nyawa kun–Depresi, Lancar Rp. 150.000,- sudah Haid– Bersih darah, teruji & terbukti. Penyempitan PemKapsul Sambung buluh Darah, KelenNyawa, adalah obat jar, Kista–Myom, herbal khusus untuk Ny. Luthfia (40th) Polip–Tumor–Kanker memperbaiki metabolisme tu- –Kolesterol–Trigliserida, Hibuh, mengoptimalkan pencer- pertensi, Maag Kronis, Liver, naan, memperlancar darah, Diabetes, Batu Ginjal–Empedu, menghilangkan sakit dan nyeri Asam Urat–Rematik, Wasir, (analgetik), menyembuhkan Asma, Genius – Meningkatkan radang / infeksi, mematikan IQ, Pelangsing. TESTIMONI: Ny. Luthfia (40th) Semarang, virus dan bakteri (antibiotik), menurunkan panas (anti pire- 2 thn mengalami lemah jantik), mengatasi lemah, letih & tung, vertigo & maag, sudah lesu (Tonikum), mengeluarkan berbagai obat saya coba, tapi racun, dapat mencegah dan hasilnya kurang memuaskan. mengobati penyakit kronis se- Setelah saya mengkonsumsi perti : Gangguan saraf & kulit, KAPSUL SAMBUNG NYAWA Pusing, Migrain, Kekentalan selama 2 bulan, semua keluhan Darah, Stroke, Lemah Jantung lemah jantung, vertigo dan atau Jantung Koroner, Paru maag saya hilang, dan tidak Paru–TBC, Sinusitis–THT, Pegal/ ketergantungan. ( ikl )

INFORMASI & PEMESANAN CV. NUFARINDO CITOTAMA Jl. Siwalankerto No. 16 SBY (031)8437866, 92065442, 081249705662, 08179904537. Semarang: (024) 6925173, 70109112, 08156620472. Malang: (0341) 8609865, 081555767243, Pasuruan: 085646763960, Probolinggo: 081805012788. Madiun: 0815557672 43. Kediri: 08563214280, (0354) 7635414, Ngawi: 081555767243, Trenggalek: 08563214346, Blitar: 081359579060, Ponorogo: 085736859358, Tulungagung: 08563214346, 081359579060 KONSULTASI: 081584877745 DEPKES RI: 109327501288. NO. REG. POM. : 448310129 Utk luar kota transfer ke BRI: 0873-01-017605-53-5 unit Wonocolo SBY, AN: SITA ISMIYATI.

Tak Bisa Tindo’ Karena Polio, Tiang tahu Kembe’ BAIQ Fahridah, 5 0 t h , h a nya mengandalkan satu kaki dengan bantuan tongkat karena terkena polio. “Namun setelah minum Sari Bubuk Kedelai Murni Metabolis secara rutin, ada sedikit perubahan kaki saya yang satu lagi sekarang tidak ikut-ikutan sakit seperti sebelumnya. Dulu kaki saya yang tidak kena polio sering terasa ngilu dan kram,” cerita Baiq Fahridah di rumahnya kawasan Sandubaya, Mataram, NTB. “Akhirnya saya tahu susu kedelai Metabolis ternyata sangat bermanfaat untuk

tulang. Awalnya saya minum Metabolis karena ingin mengurangi gangguan m a a g . Ta p i setelah lambung saya sehat, nyeri kedua kaki ikut pulih. Dulu tak bisa tindo’ (tidur) pulas karena polio dan maag, tiang tahu kembe (tidak tahu kenapa); tubuh lemah karena daya tahan lemah. Jadi, saya nginem (minum) Metabolis tiap hari,” ujarnya. Polio ditandai dengan kelemahan otot yang sifatnya permanen dan kelumpuhan. Karena itu bagi mereka yang menderita polio peningkatan daya tah-

an tubuh dan asupan gizi sangat penting. Dengan demikian selain melalui vaksin, mengkonsumsi susu kedelai sangat dianjurkan. Para ahli dewasa ini dalam pembuatan vaksin polio sedang melakukan riset untuk mengganti enzim berbahan hewani dengan bahan yang berasal dari tanaman. Metabolis adalah susu kedelai bubuk alami yang diolah dari kedelai berkualitas dan tanpa campuran bahan kimia apapun. Dengan aroma gurih dan tanpa rasa langu, Metabolis meningkatkan kualitas metabolisme tubuh dan melindungi Anda dari serangan berbagai penyakit degenartif. Kini Metabolis telah menjadi asupan harian masyarakat berbagai kalangan dan daerah di seluruh Indonesia. ( ikl )

Segera dapatkan Metabolis di apotek, toko obat dan minimarket terdekat. Untuk informasi lengkap, dapat menghubungi perwakilan kami melalui telepon.Segera dapatkan Metabolis di apotek, toko obat dan minimarket terdekat. Untuk informasi lengkap, dapat menghubungi perwakilan kami melalui telepon. Jawa Timur: (031) 71946060 / 72033881 / 081357875550. Surabaya: (031) 34090123. Gresik: (031) 60684443. Sidoarjo: (031) 71880433. Madiun: (0351) 7603503. Ponorogo: (0352) 7120713. Pacitan & Bondowoso: 081357875550. Magetan: (0351) 7625944. Ngawi: (0351) 7636643. Kediri: (0354) 7156661. Nganjuk: 081357629277. Blitar: (0342) 7750062. Tulungagung & Trenggalek: (0355) 7767761. Probolinggo: (0335) 7647179. Pasuruan: (0343) 7852062. Bojonegoro: (0353) 7722928. Tuban: (0356) 7024916. Lamongan: (0322) 7711419. Jember : (0331) 3415437. Lumajang: (0334) 7730554. Situbondo: (0338) 3947070. Banyuwangi: (0333) 411300. Malang: (0341) 5460304. Mojokerto & Jombang: (0321) 6234579. Bangkalan: (031) 71133802. Sampang: 08123086884. Pamekasan: (0324) 7717177. Sumenep: 087851048521. ( ikl )

follow @portalsurya


18 17

soccer hot hot news soccer news

KAMIS 26 JANUARI 2012

KAMIS, 26 JANUARI 2012

surya.co.id

Data dan Fakta Hasil Rabu (26/1) PIALA AFRIKA (GRUP D) Ghana 1-0 Botswana (25' John Mensah). Kartu merah: 67' Mensah Mali 1-0 Guinea (29' Bakaye Traore) CARLING CUP Cardiff City 1-0 Crystal Palace Agregat: 1-1 (Adu penalti: 3-1) COPA DEL REY Mirandes 2-1 Espanyol (58' Munoz Pablo Infante, 90'+2' Fernandez Cesar Caneda; 47' Rui Fonte) Agregat: 4-4 (Mirandes unggul gol tandang) COPP A IT ALIA COPPA ITALIA Juventus 3-0 AS Roma (6' Emanuele Giaccherni, 30' Alessandro Del Piero, 90' Simon Kjaer-bd); Kartu merah; 69' Erik Lamela (Roma) Jadwal Kamis (26/1) PIALA AFRIKA (GRUP B) Sudan vs Angola Pantai Gading vs Burkina Faso COPA DEL REY Levante vs Valencia COPP A IT ALIA COPPA ITALIA AC Milan vs Lazio

2 1 AFP

/ISSOUF

SANOGO/ALEXANDER

JOE

GEMPITA AFRIKA - Gegap gempita Piala Afrika 2012 sangat terasa di Gabon dan Guinea. Memasuki hari kelima, para suporter makin bergairah dan penuh aksi. Tampak suporter Niger bergaya dengan rambut palsu (1) dan kacamata besar (2) dengan warna bendera negaranya. Semangat ala fans Mali (3). Seorang wanita berjalan di antara penjual kostum sepakbola (4).

Player to Watch: Keisuke Honda

Berlian Asia Menuju Kota Roma USAi putaran final Piala Dunia 2002 JepangKorea, para pesepakbola asal Asia mulai mendapat tempat di Eropa. Ekspansi besarbesaran dilakukan dua negara tuan rumah, yang tersebar hampir di seluruh liga-liga papan atas Eropa. Kualitas para pemain Benua Kuning benarbenar sudah mendapat tempat tersendiri di hati para petinggi dan pelatih klub-klub di Benua Biru, yang dulu menganggap sepele skill seniman-seniman lapangan hijau Asia. Berlian Asia yang menjadi rebutan barisan klub-klub raksasa Eropa kembali terulang di bursa transfer tahap II Januari musim ini. Nama Keisuke Honda menjadi top list buruan tim-tim hebat. Manajemen CSKA Moskow menerima tawaran dari beberapa tim besar seperti Lazio, Liverpool, Manchester City, AC Milan, dan Paris SaintGermain. Lazio yang bermarkas di Kota Roma, menjadi klub yang paling dekat untuk menggaet punggawa Timnas Jepang yang bersinar terang di putaran final Piala Dunia 2010 tersebut. Kabar dari Football Italia, Rabu (25/1), mengungkapkan, kubu Biancocelesti sudah melakukan pembicaraan intensif

Data Diri Nama: Keisuke Honda Lahir: Osaka, 13 Juni 1986 (25) Tinggi: 182 cm Posisi: Gelandang Klub: CSKA Moskow Kebangsaan: Jepang

dengan jajaran petinggi klub asal Rusia tersebut. Bandrol sebesar 14 juta euro atau lebih dari Rp 168 miliar keluar, yang menjadi hasil kompromi atas penawaran dalam rentang 1016 juta euro, yang awalnya dikirim CSKA Moskow. Sayang, di saat permintaan terhadap Honda menanjak, harganya malah naik menjadi 21 juta euro. Walhasil, siapa yang akan mendapatkan pemain berusia 25 tahun tersebut masih menjadi teka-teki. Meski begitu, Lazio sudah menyebut, Honda akan ditetapkan sebagai playmaker bersama Hernanes, dan menggeser Giuseppe Sculli ke sisi sayap. Komposisi tersebut dianggap menjadi penyeimbang pasokan bola kepada Miroslav Klose, Djibril Cisse, Tomasso Rocchi ataupun bomber anyar asal Uruguay, Emiliano Alfaro. “Dia memang pemain yang sangat komplit, meski kadangkala harus mengalah dengan cedera. Jika dia harus pergi, saya harap mendapatkan tim yang lebih besar dibanding CSKA. Ia berhak mendapatkan masa depan yang lebih bagus,” kata Pelatih CSKA Moskow, Leonid Slutsky. Sosok Honda memang tak lepas dari keahliannya dalam memainkan bola menggunakan kaki kiri. Umpan dan sepakan jarak jauhnya kerap dibandingkan dengan sang senior, Shunsuke Nakamura. Hanya saja, daya jelajah yang tinggi membuatnya rentan ‘dihajar’ sederet bek-bek besar Eropa. “Saya yakin dia akan menjadi satu pemain asal Jepang yang sukses,” rayu Pesiden Lazio, Claudio Lotito. Beberapa pihak menilai, Honda lebih baik berkarier di Serie A, tempat yang dianggap lebih mudah bagi para pemain Asia untuk berkembang. Ia bisa mengikuti jejak legenda Jepang, Hidetoshi Nakata yang bersinar di Perugia, Roma, Parma, Bologna, dan Fiorentina. (Tribunnews.com/bud)

JUVENTUS 3

CACERES - Juventus secara resmi mendapatkan bek tengah, Martin Caceres, yang didatangkan dari Sevilla dengan status pinjaman. Keputusan ini membuat Bianconeri harus mengeluarkan duit sebanyak 1,5 juta euro untuk masa enam bulan ke depan, dan total 8 juta euro atau lebih dari Rp 96 miliar jika ingin memermanenkan bek asal Uruguay ini.

AMAURI - Amauri carvalho akhirnya berlabuh di Fiorentina dengan status pemain pinjaman dari Juventus hingga akhir musim. Eks bomber Timnas Italia tersebut “terusir” setelah tak masuk dalam skema permainan Pelatih Antonio Conte di Serie A musim 2011/2012. Kondisi ini sekaligus menutup harapan Olympique Marseille, yang awalnya ngebet

TAIWO - AC Milan memilih melepas bek kiri Taye Taiwo dari San Siro di bursa transfer Januari ini. Taiwo yang baru didatangkan dari Marseille di musim panas lalu, dipinjamkan ke klub Inggris, Queens Park Rangers. Pemain Nigeria berusia 26 tahun itu sepakat memperoleh status permanen di klub promosi itu musim panas nanti. (bud)

USIA 37 tahun bukan menjadi halangan bagi Alessandro Del Piero untuk menunjukkan sisa-sisa kehebatan di lapangan hijau. Bukti tersaji tatkala ia mencetak satu gol untuk membantu Juventus menyingkirkan AS Roma di babak perempat final Coppa Italia, Rabu (25/1). Alex sukses memperdaya kiper Roma, Maarten Stekelenburg, dengan tembakan sangat indah. Mendribel bola dari dua pertiga area lawan, ia menari di antara sederet pemain Il Lupi. Setelah mendekati kawasan 16 meter, ia dihadang dua pemain sekaligus, yakni Rodrigo Taddei dan Simon Kjaer. Mendapat ruang tembak yang cukup ideal, Alex langsung mengirim bola melengkung ke tiang jauh. Kjaer yang berusaha menutup dengan melakukan sliding, tak bisa berbuat banyak, begitu juga sang portiere, yang hanya termangu menyaksikan jalanya kebobolan untuk kedua kali. Itulah atraksi indah yang diberikan sang Pangeran Turin di depan puluhan ribu Juventini yang memadati Juventus Stadium. Juventini pun berpesta dengan kemenangan 3-0. Gol Alex pada menit ke-30 tersebut menjadi yang kedua bagi tuan rumah, dengan Emanuele Giaccherini terlebih dulu membuka skor di menit

dengan pemain berdarah Brasil itu.

Cardiff City Wujudkan Mimpi ke Wembley IMPIAN Cardiff City tampil di Wembley pada final Carling

Cup akhirnya ter wujud. Cardiff menyingkirkan Cr ystal Palace 3-1 lewat drama adu penalti pada leg kedua semifinal Carling Cup di

AFP /PAUL ELLIS

KE FINAL - Pemain Cardiff City merayakan kemenangan atas Crystal Palace di Cardiff City Stadium, Cardiff, Rabu (25/1). Cardiff lolos ke final Carling Cup. join facebook.com/suryaonline

Cardiff City Stadium, Rabu (25/1) dini hari. Pelatih Cardiff, Malky Mackay, menyebut kesuksesan ini merupakan sejarah besar bagi klub yang dimiliki pengusaha asal Malaysia itu. Dengan keberhasilan ini, Cardiff tinggal menunggu pemenang antara Liverpool atau Manchester City di final Carling Cup pada 26 Februari mendatang di Stadion Wembley. “Saya bahagia kami akan pergi ke Wembley. Malam ini sejarah telah tercipta bagi klub ini. Kesuksesan yang luar biasa bagi semua orang,” kata Mackay seperti dikutip The Sun, kemarin. Pertandingan terpaksa dilanjutkan hingga adu penalti setelah selama 120 menit Cardiff unggul 1-0 berkat gol

VS

0 AS ROMA

Persembahan Alex

Soccer Short MAN CITY - Kabar mengejutkan datang dari Etihad Stadium. Kubu Manchester City mengklaim, dua petinggi Barcelona, Wakil Presiden Ferran Soriano dan Direktur Umum Txiki Begiristain, bersiap untuk berlabuh di jajaran manajemen The Citizens. Soriano akan menjabat sebagai Kepala Eksekutif, sementara Begiristain duduk di posisi Direktur Sepakbola. Keduanya diprediksi bakal menerima bayaran lebih dari 10 juta pounds per tahun.

3

4

bunuh diri Anthony Gardner di menit ketujuh. Agregat pun menjadi 1-1 karena di pertemuan per tama Palace juga menang dengan skor 1-0. Cardiff pantas berterima kasih kepada penjaga gawangnya, Tom Heaton, yang sukses menahan dua tendangan penalti Palace. “Tom bermain sebagai kiper kedua setelah David Marshall tapi dia tampil luar biasa selama Carling Cup,” ujar Mackay. Heaton mengungkapkan dirinya sudah tidak sabar bermain di Wembley bulan depan. “Wembley akan masif. Di semifinal lainnya ada dua klub hebat. Tapi (tampil di Wembley) bukan hanya jalanjalan. Kami akan ber tanding untuk menang,” tegas (Tribunnews.com) Heaton.(Tribunnews.com)

AP /MASSIMO PINCA

GOL DEL PIERO - Kapten Juventus, Alessandro Del Piero (tengah), melepaskan tendangan yang berbuah gol ke gawang AS Roma pada perempat final Coppa Italia di Turin, Italia, Rabu (25/1). Juve menang 3-0. delapan bulan terakhir. Alex keenam, disusul gol bunuh makin mengukuhkan diri sediri Kjaer saat salah mengantibagai pencetak gol terbanyak sipasi umpan Fabio Quagliarsepanjang masa bagi La Vecchia ella, pada masa injury time Signora dengan torehan 287 gol babak kedua. dalam 707 partai. “Itu adalah Pelatih Juvengol yang sangat Susunan Pemain tus, Antonio bagus dan saya Juventus: Storari; Chiellini, Conte, bahagia senang bisa Barzagli, Lichtsteiner, Bonucci; merobek gawang Pirlo, Marrone; Del Piero dengan kemusuh lagi pada (Quagliarella, 77'), Borriello (Matri, menangan timnhari yang spesial 63'), Estigarribia, Giaccherni ya. Selain Alex, (Krasic, 88'). ia juga memuji dalam sejarah AS Roma: Stekelenburg; Heinze, penampilan klub besar ini,” Kjaer, Jose Angel; Taddei, Simplicio, kata Alex di Gago, Pjanic; Totti (Perotta, 72'), Giaccherini yang kembali mencesitus klub, keKrkic (Borini, 58'), Lamela marin. Kartu merah: Erik Lamela 69' tak gol setelah Sabtu lalu memGol tersebut bobol gawang tidak hanya Atalanta di Serie A Italia. dipersembahkan pada “Alex dan Giaccherini berJuventini, tetapi juga untuk main sangat bagus. Giaccherimendiang Gianni Agnelli, ni layak mendapat kepersosok yang dianggap telah cayaan dariku,” katanya. membesarkan nama JuvenJuventus sukses membalas tus dan dirinya di pentas dendam terhadap Roma, sepakbola internasional. sekaligus mempertahankan “Kami baru saja memerrekor belum terkalahkan di ingati sembilan tahun berbagai kompetisi yang merekepergiaan orang yang ka ikuti musim ini. “Tim begitu besar dan berjasa, melakukan tugas dengan baik, seseorang yang begitu dan tentunya kami ingin terus terhormat dalam keluarga melaju dan menjadi juara besar Juventus. Saya perCoppa,” imbuh Conte. sembahkan ini buat dia, Kini Juve telah melangkah dan yakin kami akan memsampai babak semifinal. Si beri gelar juara di akhir Nyonya Tua akan bertemu pemusim nanti,” lanjutnya. menang AC Milan kontra Gol tersebut mengakhiri Lazio, yang bertanding Kamis paceklik yang dialami pria (26/1) dini hari di San kelahiran 9 November terseSiro.(Tribunnews.com/bud) but dalam kurun waktu

Ulasan Conte

Spirit Tinggi PAR TAI ini memberi kami ART banyak pelajaran berharga. Saat stabilitas menjadi ujian, tim memberi contoh spirit tinggi terutama bagi mereka yang tak banyak mendapat tempat di tim reguler. Saya karena dalam beberapa tahun terakhir, Roma selalu menyingkirkan kami dari Coppa. Tapi kali ini mereka mendapatkan giliran itu. Semua orang pasti puas, namun kami tetap harus fokus untuk memper tahankan semua .(bud) yang sudah didapat.(bud) *) Antonio Conte, Pelatih Juventus, dikutip juventus.com

Ulasan Enrique

Sangat Buruk JELAS JELAS, sangat jelas. Kami membuat kesalahan pada gol per tama, lalu belum juga kami kembali ke per forma yang diinginkan, Del Piero mengirim pukulan telak lainnya, sebuah gol yang sangat indah. Hasil per tandingan ini sangat buruk bagi kami, dan kami harus bekerja keras untuk membuatnya menjadl lebih baik lagi. Tim gagal mengatur tempo permainan. Lini belakang sangat keropos, dan beruntung babak kedua tak terjadi hujan gol. (bud) *) Luis Enrique, Pelatih AS Roma, dikutip football-italia.net

Valencia Siap Tantang Pemenang El Clasico KEMENANGAN 4-1 atas Levante pada leg pertama babak perempat final Copa del Rey membuat Valencia tinggal selangkah lagi lolos ke semifinal. Kini sang Kelelawar Mestalla pun bersiap menantang pemenang duel El Clasico antara Barcelona kontra Real Madrid. Untuk memastikan tiket ke semifinal dan bertemu Barca atau Madrid, Valencia hanya perlu menghindari kekalahan 0-3 dari Levante pada leg kedua di Estadio Ciutat de Valencia, Jumat (27/1) dini hari. “Posisi kami sangat bagus

untuk terus melaju di Copa. Tak ada yang bisa menghalangi niatan kami,” tegas Pelatih Valencia, Unay Emery. Melihat sisi tradisi, pertemuan pada 5 November 2011 di pentas La Liga Spanyol, membuka mata peluang Levante cukup tipis. Saat itu, dua gol dari bunuh diri Javi Venta ser ta tembakan Alberto Costa, sudah cukup untuk memermalukan tuan rumah. Kini dengan kondisi tak beda jauh, ditambah performa tim tetangga yang tengah menurun, bukan tak mungkin Los Che akan melenggang

dengan catatan sempurna, yakni menang kandang dan tandang. Sementara itu, kejutan terjadi saat klub kecil Mirandes sukses menyingkirkan Espanyol. Dalam laga leg kedua di Miranda de Ebro, Burgos, Rabu (25/1), Mirandes menang 2-1. Hasil tersebut membuat agregat menjadi imbang 4-4, namun klub dari Segunda División B itu berhak lolos ke semifinal setelah unggul gol tandang. Selanjutnya mereka akan bertemu pemenang Real Mallorca dan Athletic Bilbao. (Tribunnews.com/bud)

follow @portalsurya


18

bal-balan, cak

KAMIS, 26 JANUARI 2012

surya.co.id Persidafon

Deltras

Persegres GU

Duel Dua Tim Terluka

Terganggu Kondisi Brizuela surabaya, surya - Segudang masalah dibawa Deltras, saat berlaga di Stadion Bernabas Youwe, Sentani, kandang Persidafon Dafonsoro, Kamis (26/1) sore. Masalah demi masalah muncul mulai dari urungnya striker utama, Sean Daniel Rooney turun. Padahal, pemain asal Australia sempat dikabarkan bisa turun, menyusul cederanya mulai fit. Namun, setelah diperiksa ulang, ternyata cederanya belum pulih seratus persen. Masalah berikutnya, hukuman akumulasi kartu kuning yang diterima Shin Hyun Joon dan Juan Revi. Kemudian disusul sakitnya pelatih kepala, Jorg Peter Steinebrunner, sehingga tidak bisa mendampingi tim ke Papua. Di Sentani, masalah kembali menyapa. Kabar menyebut, Walter Brizuela terancam tak bisa turun. Cedera ringan yang dialaminya, sejak dari Sidoarjo, belum pulih seratus persen. “Ya, soal Walter, memang cederanya belum sembuh benar. Kami membawa dia ke Sentani dengan harapan sembuh di perjalanan. Tapi kondisi terakhir, kelihatannya belum terlalu kuat,” ujar Blitz Tarigan, Pelatih kiper Deltras, yang selama ini kerap menjadi penerjemah instruksi Jorg ke para pemain.

■ Kondisi Lan Bastian Masih Meragukan

surya/rudy mulya

terancam absen - Pemain asing Deltras, Walter Brizuela terancam tidak bisa turun saat melawan Persidafon, sore ini. Meski demikian, Blitz mengaku tetap optimistis, meski harus bermain tanpa Brizuela. Bahkan, menurutnya, Deltras akan menerapkan skema permainan menyerang. Apalagi, cuaca Sentani terik seperti di Sidoarjo, sehingga tak ada lagi faktor nonteknis seperti di Wamena. “Disini hanya sempat dua kali sesi latihan. Ini demi menjaga kondisi pemain tidak semakin drop setelah perjalanan jauh. Apalagi setelah dari Sentani, tim ini harus menghadapi Persiram, kemudian lanjut ke Palembang (Sriwijaya), Gresik (Persegres), dan terbang lagi ke Balikpapan menghadapi Persi-

ba,” katanya. Pria kelahiran Medan ini mengaku, selama di Sentani, waktu banyak dihabiskan untuk membahas analisa taktik lapangan. Tim kepelatihan selalu berkoordinasi dengan Jorg, untuk membahas perubahan taktik dan perkembangan terakhir tim. Namun, karena laga nanti tidak ditayangkan secara live, koordinasi dengan Jorg kemungkinan bakal terputus. “Kami berpikiran positif saja. Persela yang bisa kami taklukkan, bisa mencuri poin di sini, spirit itu yang akan menginspirasi kami,” sebut mantan pelatih PSAD Indonesia ini. (ab)

Barcelona Dirikan Akademi di Bogor jakarta, surya - Sekolah sepak bola di bawah naungan FC Barcelona segera berdiri di Indonesia dengan nama Akademi sepak bola FCB Escola Indonesia. Indonesia akan menorehkan sejarah sebagai negara pertama (di luar Spanyol) yang menjadi tempat didirikannya akademi Barcelona, yang saat ini tercatat sebagai klub terbaik di dunia. Threesixty Sport Marketing, Dario Gambit Fauri, mengatakan, pendirian akademi Barcelona ini atas kerjasama Threesixty Sport, Excellion Analytics, dan FC Barcelona. Rencananya akademi ini berlokasi di Sentul, Bogor, Jawa Barat, dan akan dibuka pada September 2012 mendatang. Akademi ini memiliki tujuan memberikan kesempatan anakanak Indonesia mengembangkan bakat dan keterampilan

Persisam

mereka mengolah si kulit bundar demi sebuah prestasi di masa yang akan datang. "Kita patut berbangga karena Indonesia menjadi satusatunya negara yang didirikan FB Barcelona yang ada di luar Spanyol. Tentu, dengan berdirinya akademi sepak bola ini, anak-anak Indonesia bisa mengembangkan kemampuannya," kata Dario Gambit Fauri di Hotel Kempinsky, Jakarta, Rabu (25/1). Proyek ini tidak hanya mengenai sepak bola, akan tetapi lebih kepada membentuk kepemimpinan, edukasi, saling menghargai, kerjasama, dan sebagainya. "Oleh karena itu FCB Escola Indonesia diharap mampu memberikan sumbangan solusi terhadap minimnya prestasi anak-anak Indonesia dalam sepak bola," terangnya. Tiap tahun akademi ini ha-

nya membatasi penerimaan siswa sekitar 250 anak yang berusia antara 5-11 tahun dan 12-18 tahun. Siswa bisa mengikuti kursus setelah pelajaran di masingmasing akademi selesai. Siswa juga bisa memilih jadwal sesuai dengan waktu yang dimilikinya apakah dua kali atau sampai lima kali dalam seminggu. "Sedang untuk siswa berumur 12-18 tahun akan tinggal di Sentul untuk mengikuti program dormitory dari Senin pagi sampai Jumat siang," ujarnya. Orangtua yang ingin menyekolahkan anaknya di akademi sepak bola FCB Escola Indonesia, yang berafiliasi dengan FC Barcelona ini harus menyiapkan dana biaya sekolah alias SPP di atas rata-rata sekolah sepakbola (SSB) di Indonesia. Biayanya sekitar Rp 10 juta per bulan. (tribunnews/wan)

gresik, surya - Banteng yang terluka bakal lebih buas menyerang lawan. Filosofi inilah yang dipakai tim kepelatihan Persegres Gresik United (GU), untuk menyemangati pemainnya jelang laga menghadapi Persisam Samarinda, di Stadion Tridharma Gresik, Kamis (26/1) sore. Asisten Pelatih Persegres GU, Mursyid Effendy menyebut, tim kepelatihan telah berusaha membangkitkan kembali semangat tanding Agus Indra dkk, yang sempat rontok, setelah mengalami kekalahan pertama di kandang, melawan Mitra Kukar. "Kami unggul lebih dulu, tapi akhirnya harus mengakhiri pertandingan dengan kekalahan. Saya tidak membantah, kalau hal ini sempat membuat down anak-anak. Tapi, terus meratapi kekalahan tidak akan mengembalikan laga yang sudah lewat," ujar Mursyid, usai sesi latihan terakhir Persegres, Rabu (25/1). Namun, Mursyid mengakui, timnya memikul beban yang tidak ringan. Pendukung tuan rumah tentu bakal memberikan pressure, apabila tim bermain buruk, apalagi kalah. Selain itu, lawan yang dihadapi kali inipun bisa dibilang tak kalah bagus dari Mitra Kukar. Persisam, sebagaimana halnya tim Liga Super Indonesia asal Kalimantan, punya banyak pemain berbanderol mahal. Itu belum problem teknik yang dihadapi Persegres kali

ini. Hingga sesi latihan terakhir, kemarin, bek terbaik Persegres, Lan Bastian Balatas, belum bisa ikut berlatih. ”Masih sakit kalau untuk bertanding. Sepertinya tidak bisa turun besok (hari ini),” ujar Bastian. Khusus mengenai kemungkinan absennya Bastian, Mursyid mengakui hal tersebut adalah sebuah pukulan tersendiri. Tapi, ia yakin, waktu yang ada cukup buat mempersiapkan pemain pengganti. “Ada Mujib Ridwan atau Rudianto yang bisa kami mainkan. Keduanya sudah mendapat latihan tersendiri, agar bisa melapis Bastian dengan sama baiknya. Pelatih kepala (Freddy Muli) juga sudah menyiapkan taktik, bila memang harus ber-

main tanpa Bastian,” ungkap Mursyid. Menariknya, sang tamu juga punya motivasi yang sama. Pelatih Persisam, Daniel Roekito, menyebut pihaknya bakal menjadikan Gresik sebagai arena pelampiasan sakit hati. Persisam baru saja kalah 2-3 dari tuan rumah Persiba Balikpapan. ”Semua juga tahu kalau kami kalah di kandang Persiba karena faktor wasit. Laga itu membuat anak-anak sakit hati. Tugas saya pun kini ada dua, mempersiapkan tim dari segi teknik, dan mengobati sakit hati pemain," ungkap Daniel. Berbeda dengan Persegres, Persisam bisa turun full team. Tidak ada pemain yang tidak bisa

turun, baik karena hukuman kartu kuning maupun cedera. Ronald Fagundez, yang sempat diragukan turun, kondisinya semakin membaik. Karena itulah, mantan pelatih Persik dan Persib inipun menilai target menang sebagai hal yang realistis. “Meski demikian, tidak ada yang mengatakan laga besok (hari ini) bakal berjalan mudah. Saya heran, Persegres ini kalau di luar loyo, tapi kalau main di kandang seperti kesetanan,” tutur pria kelahiran Rembang ini. Di sisi lain, kesempatan bertanding di Gresik, tak dilewatkan begitu saja oleh Christian Gonzales untuk mengunjungi guru spiritualnya, Hj Nurhasanah, di kawasan Kebomas. Tanpa malumalu, Gonzales mengakui bila ia langsung mengunjungi gurunya itu, begitu sampai di Gresik, Selasa (24/1) siang. (ab)

poin penuh - Striker Persegres GU, Gaston Castano (kiri) membawa misi poin penuh. surya/erfan hazransyah

futsal

240 Tim Bersaing di Pocari Futsal jakarta, surya - Sebanyak 240 tim sekolah SMA bakal bertarung di ajang nasional Pocari Sweat Futsal Championship 2012. Ini merupakan edisi ketiga, setelah sukses pada 2010 dan 2011. Ada 15 kota dipercaya menjadi tuan rumah babak penyisihan. "Sebenarnya, kami ingin menyelenggarakan seluruh cabang olahraga. Namun, baru terealisasi di cabang futsal, karena saat ini

futsal merupakan olahraga yang digemari masyarakat Indonesia dan cukup terkenal di Indonesia," kata Ricky Suhendar, Head of Marketing Pocari Sweat dalam konferensi pers di FX Senayan, Jakarta, Rabu (25/1). Sistem pertandingannya, setiap kota akan diikuti 16 tim. "Juara di masing-masing kota, lolos ke Grand Champion di Jakarta," tutur Ricky Suhendar. (tribunnews/wan)

Jadwal 15 Kota

1. Jakarta (27-28 Januari) 2. Medan (3-4 Februari) 3. Pekanbaru (10-11 Februari) 4. Palembang (10-11 Februari) 5. Samarinda (15-16 Februari) 6. Jayapura (24-25 Februari) 7. Makassar (2-3 Maret) 8. Manado (9-10 Maret) 9. Banjarmasin (16-17 Maret) 10. Lampung (23-24 Maret) 11. Jogjakarta (23-24 Maret) 12. Surabaya (30-31 Maret) 13. Denpasar (13-14 April) 14. Semarang (13-14 April) 15. Bandung (27-28 April) Grand Champion di Jakarta, 12-13 Mei.

Prambanan Waspadai Kebangkitan Ebola surabaya, surya - Tim Divisi II Liga Futsal Amatir (LFA) Jatim III Prambanan TFC mewaspadai kebangkitan Ebola. Prambanan TFC akan ketemu Ebola pada lanjutan LFA Jatim III, Minggu (29/1) mendatang. "Kami mewaspadai kebangkitan Ebola yang memiliki motivasi merebut kemenangan," kata Advent Dio Randy, Pelatih Prambanan, kemarin. Prambanan yang masuk Divisi II musim ini lewat jalur playoff itu saat ini berambisi menembus papan atas. "Tekad kami meraih tiga poin agar target menembus papan atas terwujud," papar Dio. Sebetulnya saat ini Prambanan TFC sudah nangkring di papan atas yakni peringkat keenam dengan 13 poin. Hanya saja, posisi itu sangat rawan digusur tim lain. Jika mereka kalah dari Ebola, hampir dipastikan mereka akan terlempar dari papan atas. Ini karena ada tiga tim yang menempel dibawahnya yakni Estrella Hervitama Sidoarjo (12 poin)

surya/rudy mulya

instruksi - Pelatih Prambanan TFC, Advent Dio Randy memberi instruksi kepada pemain. serta dua tim asal Gresik, Greese Ipperkim dan HFS Sparta yang sama-sama mengoleksi 10 poin. "Kami cukup hati-hati, karena Ebola mantan tim Divisi I musim lalu. Tentunya mereka unggul pengalaman," ujar Dio. Tak ingin gagal mengamankan tiga poin, Prambanan TFC, Senin (23/1) menggelar uji coba melawan Universitas Wijaya Kusuma. "Pada uji coba itu

join facebook.com/suryaonline

kami menang, 6-2. Setidaknya kemenangan ini bisa menambah motivasi tanding temanteman," tandasnya. Perjalanan Prambanan TFC di LFA musim ini relatif stabil. Dari enam kali main mereka memetik kemenangan empat kali, seri sekali dan sekali kalah. Satu-satunya kekalahan diderita Prambanan saat melawan GJ FC. Pada laga match day kedua itu Prambanan kalah 0-1. (es)

Great Wall Merasa Digembosi Surabaya, surya - Jelang big match meladeni pimpinan klasemen sementara Divisi II Liga Futsal Amatir (LFA) Jatim, Green Army, kondisi Great Wall tengah diguncang suasana internal yang kurang bagus. Ini gara-gara, pemain pilarnya Suwito dipinjam salah satu klub Banyuwangi yang akan ikut turnamen My Futsal di Jakarta tanpa izin. "Saya merasa tim ini digembosi. Kalau punya tata krama, mestinya Saidong (pelatih tim Banyuwangi) ngomong sama manajemen tim (Great Wall) terkait proses pinjam Suwito ini," kata Marten Setiabudi, Pelatih Great Wall. Dikatakan Marten, manajemen Great Wall keberatan melepas mantan pemain Persebaya itu. "Tapi tanpa Suwito pun kami tetap optimistis bisa mengimbangi Green Army. Kami masih punya pemain yang siap mengamankan poin," terang Marten. Great Wall dan Green Army, dua tim Divisi II LFA yang belum terkalahkan. Keduanya samasama mengoleksi 16 poin. Green Army memimpin klasemen sementara karena unggul produktivitas gol. (es)

Smadors Akhiri Rangkaian Uji Coba surabaya, surya - Tampil di Piala Gubernur Jatim II yang mulai digelar 24 Februari mendatang tak akan disia-siakan tim Putri SMA dr Soetomo (Smadors). Tim asuhan Aris Mudjianto ini terus memantapkan persiapan. Salah satunya menggelar serangkaian uji coba. "Uji coba sudah selesai. Ada empat uji coba sudah kami lakukan," kata Aris Mudjianto, Pelatih Smadors, kemarin. Hasilnya, imbang 4-4 melawan Unair, kalah 1-3 meladeni ITS dan imbang 4-4 serta menang 6-4 saat menjajal SMK Kartika Surabaya. "Sekarang fokus kami persiapan ikut turnamen SMA Cita Hati. Turnamen ini sekaligus kami manfaatkan sebagai ajang pemanasan sebelum kami tampil di Piala

surya/erfan hazransyah

serius - Pelatih Smadors, Aris Mudjianto serius menyiapkan timnya. Gubernur Jatim II," papar Aris. Kendati Turnamen Cita Hati sebagai ajang pemanasan, Aris tetap meminta tim asuhannya menyuguhkan teknik dan strategi yang sudah diasah. "Target kami merebut juara. Memang dari sisi kerja sama, baru 75 persen," urai Aris. Untuk memantapkan persiapan ini Aris juga menggenjot tim asuhannya seminggu latihan empat kali yakni Senin, Selasa, Kamis dan Sabtu. "Materi pemain kami tetap seperti saat di Surya Futsalic lalu. Hanya ada

tambahan dua penjaga gawang, Fitri dan Arum," tandasnya. Smadors termasuk satu dari empat tim yang dipastikan ambil bagian di Piala Gubernur Jatim II. Tiga tim lainnya yakni SMA Barunawati Surabaya, SMAN 9 Surabaya dan SMAN 21 Surabaya. Empat tim ini mendapat prioritas dari panpel Piala Gubernur Jatim II, karena menempati peringkat satu hingga empat di Surya Futsalic 2011 lalu. Bahkan, putri Smadors merupakan juara Surya Futsalic. (es)

12 Tim Daftar U-35 Gresik gresik, surya - Peserta turnamen U-35 (diatas 35 tahun) yang digelar di lapangan futsal HFS GKB Gresik, 23-26 Februari mendatang tercatat sudah 12 tim dari kuota yang ditetapkan panitia yakni 24 tim. "Kami optimistis kuota peserta yakni 24 tim terpenuhi, karena masih ada waktu sekitar satu bulan lagi. Pendaftaran kami tutup 20 Februari," kata Chusnul Iman, kemarin. Rencananya 24 tim itu di babak penyisihan dibagi delapan grup masing-masing grup diisi tiga tim. "Sistem pertandingan setengah kompetisi. Juara dan runner up grup lolos ke 16 Besar. Mulai 16 Besar sudah sistem gugur," urai Chusnul. Menurut Chusnul, turnamen dengan peserta pemain diatas 35 tahun ini baru pertama kali digelar di HFS GKB Gresik. Itu sebabnya, pesertanya mayoritas member dari lapangan tersebut. "Ada beberapa tim dari Surabaya, seperti Old Stars LFA Jatim dan UPN," terangnya. (es)

Tim Sudah Daftar 1. SBT Sembayat. 2. PT Smelthing. 3. Purna Gresik. 4. Old Stars LFA Jatim 5. UPN Veteran 6. Berliant'z 7. PT Petrokimia Kayaku 8. Koko 32 9. PJB Gress 10. SG FC 11. MTSM Gresik 12. RSC Gresik

follow @portalsurya


19

persebaya, rek surya.co.id

Tertolong Bawang Merah ■ Dukung Kesiapan Karlovic

melarang. Tetapi, kalau sebatas herbal dan tidak membuat panas ototnya, saya kira tidak masalah,” ujar Heri. Secara medis, Heri tak yakin bila ramuan bawang merah itu yang menyembuhkan Karlovic. Menurutnya, cedera Karlovic memang tak separah yang diperkirakan, dan sembuh lantaran terapi RICE (Rest-Ice-Compress-Elevate) yang dilakukannya. “Artinya, banyak istirahat, dikompres dengan es, dibebat, dan posisi yang cedera diangkat, hingga melebihi jantung. Meski demikian, saya memang pernah mendengar, bila bawang merah punya sifat sebagai antiradang. Itu hanya sebatas mendengar, dan di luar pengetahuan medis saya,” kata Heri. (ab)

Hadapi Persiba Bantul

SURABAYA, SURYA - Siapa meragukan curriculum vitae seorang Mario Karlovic? Gelandang pembagi bola andalan Persebaya itu punya karier profesional yang lumayan mengkilap. Ia pernah merasakan ketatnya atmosfer sepakbola Italia, baik di Serie B bersama AS Cittadella, maupun di Serie A, bersama Torino. Tetapi, siapa sangka pemain pro seperti Karlovic masih lebih percaya dengan terapi obat-obatan herbal, dibandingkan pengobatan rumah sakit yang supermahal. Karena terungkap bahwa untuk mengobati cedera ototnya, Karlovic memakai ramuan tradisional dari Australia. “Saya pakai campuran bawang merah dan cuka. Dihaluskan, lalu diusapkan ke kulit, setelah itu dibebat,” ujar Karlovic. Manjurkah? Karlovic mengangguk. Menurutnya, ramuan yang ia dapatkan dari keluarganya itu punya peran besar dalam menyembuhkan cederanya. Bahkan, ia mengaku optimistis bisa turun melawan Persiba Bantul, yang bakal dihadapi Persebaya, Sabtu (28/1). “Saya sudah ikut latihan penuh, tidak hanya jogging. Rasanya bisa turun di pertandingan besok,” ujar pemain 27 tahun itu. Kabar bahwa Karlovic sangat yakin untuk turun di laga mendatang, jelas jadi berita bagus buat para pecinta Persebaya. Sebagaimana diketahui, Karlovic sempat divonis absen panjang, setelah cedera otot pada laga menghadapi Persija Jakarta. “Dokter sempat bilang kalau ini butuh istirahat setidaknya empat minggu. Tetapi, begitu saya beri ramuan ini, mulai membaik dalam hitungan empat hari,” ujarnya tersenyum. Hanya satu yang tak disukai Karlovic : bau bawang merah yang menyengat. Apalagi, ia harus rajin-rajin memakaikan ramuan itu ke kakinya, setidaknya dua kali dalam sehari. “Kalau kalian berkunjung ke apartemen saya, wah, mungkin kalian nggak akan kuat dengan baunya,” seloroh pemain yang terkenal sangat ramah ini. Sementara penanggung jawab kesehatan Persebaya, dr Heri Siswanto, mengaku tak mempermasalahkan terapi tradisional yang dilakukan Karlovic. Menurutnya, ia mengizinkan, bila pemain mengunakan pengobatan alternatif dengan cara herbal. surya/erfan hazransyah “Cedera Karlovic itu masalah otot. Perlu penanganPULIH CEPAT - Mario Karlovic (hijau) semakin menunjukkan perkembangan an yang hati-hati. Kalau pijat sembarangan, saya jelas fisiknya menjelang laga melawan Persiba Bantul.

KAMIS, 26 JANUARI 2012

Nugroho Dipinjamkan ke MP SURABAYA, SURYA - Memiliki muda yang menggantikan dia seperterlalu banyak pemain belakang, ti Taufik Hasbuna dan Abdul Malik. Persebaya DU akhirnya melepas Sebenarnya saya masih membutuhNugroho Mardiyanto. Nugroho kan Nugroho, tetapi kasihan kalau dilepas ke Mojokerto Putra (MP), jarang turun," lanjut Subangkit. Rabu (25/1). Selain Nugroho, masih ada dua Menurut Pelatih Persebaya DU, pemain lagi yang juga akan dipinSubangkit, dilepasnya Nugroho karena bek jamkan ke MP. Dua pemain yang akan metengah itu butuh jam main, hal yang sulit di- nemani Nugroho adalah Tomi Triono dan dapatkan di tim. "Dia tidak muda lagi, jadi Sutriono. Menurut Manajer Persebaya, Hakesempatan bermain harus tetap banyak," ries Purwoko, alasan meminjamkan Tomi kata Subangkit, Rabu (25/1). "Nugrodan Sutriono ke MP sama seperti ho kita lepas agar bisa main dan berNugroho. (van) kembang, kalau di sini memang bisa main tapi tak akan banyak." "Hari ini (kemarin) semuanya sudah beres, Nugroho bisa langsung main bersama MP," tambah asisten manajer Persebaya, Gangsar Yudi. Nugroho sendiri meninggalkan lapangan latihan dengan membawa berkas kepindahannya ke MP. "Kayaknya langsung main Mas, tak perlu nunggu lama," ujar Nugroho. Menurut Gangsar, mereka meminjamkan Nugroho ke MP agar permainannya di level tertinggi terjaga. Gangsar menyatakan, Persebaya DU masih akan terus memantau perkembangan Nugroho di MP, sehingga seandainya permainannya sesuai standar pelatih, mereka bisa menariknya kembali. Di posisi jantung pertahanan itu, Subangkit memang punya beberapa stok bagus seperti Zainal Abidin, Taufik Hasbuna, dan Abdul Malik. Ditambah bek asing, Mohamaddu Alhadji, praktis ada lima pemain yang surya/erfan hazransyah memperebutkan dua posisi. NUGROHO MARDIYANTO - Sulit bersaing di tim inti "Ini masalah kesempatan berPersebaya DU. main, masih ada beberapa pemain

Hindari Lapangan Hancur, Persela 'Lari' ke Gresik LAMONGAN, SURYA - Lapangan berlumpur di stadion Surajaya memaksa Persela Lamongan mencari tempat latihan pengganti. Sampai pertandingan melawan PSMS Medan, 29 Januari nanti, Laskar Joko Tingkir akan berlatih di dua tempat berbeda, yaitu lapangan Akademi

WCP dan lapangan Semen Gresik. Akademi WCP adalah sekolah sepak bola milik Widodo Cahyono Putro dan terletak di Gresik. "Rabu (25/1) dan Kamis (26/1) pagi kita latihan di lapangan akademi WCP, Jumat (27/1) latihan di Stadion Semen Gresik," terang Di-

dik Ludianto, asisten pelatih Persela, Rabu (25/1). Sebelum memutuskan berlatih di Gresik, Persela sudah mencari banyak alternatif tempat latihan, termasuk Stadion Gelora Bung Tomo. Sayang, dengan berbagai pertimbangan, manajemen memilih Gresik sebagai tempat latihan sementara Taufiq Kasrun dkk. Lapangan di Stadion Surajaya sedang diperbaiki dan diharapkan sudah lebih ‘manusiawi’ daripada ketika menjamu PSAP Sigli, 22 Januari lalu. Untungnya, jadwal melawan PSMS dimundurkan 29 Januari, sehingga ada waktu sehari untuk memperbaiki lapangan. Kondisi Stadion Surajaya dalam beberapa laga terakhir sangat memprihatinkan. Sisa air hujan tidak bisa terbuang ke drainase.

Akibatnya, saat digunakan untuk berlatih atau bertanding, kondisi lapangan kian memburuk. Saat menjamu PSAP, kondisi stadion kebanggaan warga Lamongan ini becek dan berlumpur, sehingga menyulitkan kedua tim bermain apik. Di pertandingan terakhir bahkan lapangan seperti sawah. Asisten manajer Persela, Yuhronur mengungkapkan, mereka akan memperbaiki lapangan secara darurat. "Kalau diperbaiki total tidak mungkin karena kompetisi sudah jalan. Kita perbaiki pelanpelan serta efektif," tegasnya. Untuk memperbaiki lapangan agar memenuhi standar dibutuhkan paling tidak Rp 1,2 miliar. Persela saat ini duduk di urutan tujuh klasemen sementara LSI dengan 14 poin. (van)

surya/erfan hazransyah

KELAS SUPER - Persela Lamongan saat bermain di kandang Persegres Gresik United. Tidak pantas kontestan Liga Super bermain di lapangan buruk.

DATA & AGENDA LIGA SUPER INDONESIA (LSI) Persiba Balikpapan

Rabu (25/1) vs Mitra Kukar

3-1

Kamis (26/1) Persidafon Dafonsoro Persegres Gresik United 1. Persipura Jayapura 2. Sriwijaya FC 3. Persiwa Wamena 4. Mitra Kukar 5. Persib Bandung

vs vs 9 9 9 9 9

Deltras Sidoarjo Persisam Putra 6 6 5 5 4

2 1 2 1 3

1 2 2 3 2

18-11 21-8 14-12 19-13 13-12

20 19 17 16 15

join facebook.com/suryaonline

6. Persiba Balikpapan 7. Persela Lamongan 8. Persija Jakarta 9. PSPS Pekanbaru 10. Persisam Putra 11. Deltras Sidoarjo 12. Pelita Jaya 13. PSMS Medan 14. Persegres Gresik 15. Persidafon Dafonsoro 16. Arema FC 17. PSAP Sigli 18. Persiram Raja Ampat

8 8 6 8 8 8 9 7 8 8 8 7 8

4 4 4 4 4 3 3 1 2 1 1 0 0

2 2 1 0 0 2 2 4 1 3 2 2 2

2 2 1 4 4 3 4 2 5 4 5 5 6

16-16 16-10 12-2 13-11 13-13 9-8 15-15 7-9 12-19 11-19 0-18 6-14 9-24

14 14 13 12 12 11 11 7 7 6 5 2 2

follow @portalsurya


19

aremania surya.co.id

Kepras Tim

KAMIS, 26 JANUARI 2012

Dicky dan Agung Siap Gantikan Marcio MALANG, SURYA - Kapten Arema Charis Yulianto mengatakan, absennya striker Marcio Souza saat Arema menjamu PSAP Sigli di Liga Super Indonesia, Sabtu (28/1) mendatang sedikit memengaruhi kekuatan lini depan. Menurutnya, Marcio adalah striker hebat dengan akurasi tendangan bola mati. Keunggulan yang dimiliki pemain Brasil ini bisa menjadi penentu bagi Arema saat gagal memanfaatkan peluang melalui permainan terbuka. “Marcio bagus dengan tendangan bola matinya,” ucap Charis, Rabu (25/1).

■ Dejan: 45 Pemain Kebanyakan

MALANG, SURYA - Dejan Antonic yang semua masalah yang terjadi di menggantikan peran pelatih Arema Liga Arema. Tetapi dia perlu meliPrima Indonesia (LPI), Seslija Milomir hat kondisi di internal Arema, (Milo), akhirnya tiba di Malang, Rabu terutama hubungan antar-pe(25/1). Pelatih yang akrab disapa Dek Yan main, dan hubungan antara ini tiba di Kantor Arema Jl Jakarta 48 ber- pemain dengan manajemen. sama istri, Vena Antonic, dan putranya, “Kami tidak bisa membuat Steffan Antonic (10). tim bagus dalam Dek Yan akan waktu satu atau dua bumulai melatih Noh Kami tidak bisa lan. Di Eropa butuh waktu Alam Shah (Along) antara satu atau dua tahun,” membuat tim dkk, Jumat (27/1). ungkap Dek Yan. bagus dalam Dek Yan mengaku Mengarsiteki Arema mensudah memiliki waktu satu atau dua bulan. jadi pengalaman pertama program yang akan Di Eropa butuh waktu antara bagi mantan pemain Perditerapkan di Singo satu atau dua tahun. sebaya dan Persema ini. Edan. Program perDia berjanji akan mempertamanya adalah me- DEJAN ANTONIC sembahkan tropi buat tim rampingkan pemain. PELATIH AREMA LPI kebanggaan Aremania ini. Saat ini Arema Lawan-lawan yang akan didibawah kendali hadapi Arema di LPI dan manajer tim Winarso memiliki 45 pema- AFC Cup tidak bisa diremehkan. Menuin, terdiri dari pemain binaan Milo dan rutnya, lawan yang akan dihadapi di dua Abdurahman Gurning. “Jumlah ini terla- kompetisi ini bisa mematangkan skuad lu banyak. Biasanya saya hanya memiliki yang ditukangi. sekitar 24 pemain,” kata Dek Yan, Rabu “Saya belum bisa pastikan formasi yang (25/1). akan diterapkan. Biasanya saya mengguDek Yan sempat melihat kemampuan nakan 4-3-3, tetapi disini saya bisa gunaEsteban Guillen dkk saat dijamu Persiraja kan 4-4-2 atau 4-3-3,” terang pelatih berBanda Aceh di Stadion Harapan Bangsa, usia 42 tahun ini. (st10) pekan lalu. Dia yakin saat itu beberapa pemain yang merumput belum makLATIHAN-Gelandang Arema LPI, simal menunjukkan kemampuan. Esteban Guillen, latihan fisik berSoal kondisi pemain yang kurang sama rekan setimnya. Pelatih baru akur juga sudah diketahui Dek Yan. Arema, Dejan Antocic, berencana Mantan pelatih Timnas Hongkong merampingkan tim di program ini berjanji akan menyelesaikan perdananya. Inset: Dejan Antonic.

Dalam pengamatannya, striker Dicky Firasat dan Agung Suprayogi adalah pemain dengan kualitas mumpuni yang bisa menjadi penganti Marcio mengisi kekosongan di lini depan. Karena itulah, Charis optimistis Singo Edan akan bisa meraih kemenangan di Stadion Kanjuruhan nanti. Sementara itu, pelatih Joko Susilo mewaspadai motivsi tinggi pemain PSAP. Menurutnya, sebagai tim promosi, PSAP Sigli punya semangat menggalahkan tim besar seperti Arema. “Motivasinya itulah yang perlu diwaspadai,” terangnya. (st10)

surya/hayu yudha prabowo/m zainudin

Metro FC Terganjal Fisik MALANG, SURYA - Memetik poin penuh di kandang Perserui Serui dalam laga lanjutan Divisi Utama Liga Super Indonesia, Kamis (26/1), menjadi pekerjaan berat bagi Metro FC. Kondisi fisik pemain menjadi alasan utama untuk mewujudkan itu. Seharusnya pemain Metro FC sudah latihan di Stadion Marora Serui, Rabu (25/1). Tapi satu hari sebelum pertandingan, Pelatih Siswantoro dan seluruh pemain masih tertahan di Biak, Papua. Rencananya, pemain Metro FC ini baru berangkat ke Serui, Kamis pagi. Metro FC datang terlambat karena minimnya dana yang dikeluarkan manajemen untuk pemberangkatan ke Papua. Siswantoro, mengatakan, terlambat tiba di Serui akan mempengaruhi kondisi fisik Bakori Andreas dkk. Meski

join facebook.com/suryaonline

demikian, Siswantoro berharap pemain bermain semaksimal mungkin. “Dapat satu poin saja sudah cukup. Kami akan sangat bersyukur kalau bisa mendapat tiga poin,” tambahnya. Untuk lawatan ke Papua, menurut mantan pemain Arema ini, hanya memboyong 14 pemain saja. Teguh Amirudin menjadi satu-satunya kiper yang diboyong ke Papua.. Sementara itu Pelatih Perserui, Jonathan mengakui, kualitas anak asuhnya masih dibawah Metro FC. Tapi Jonathan, yang merupakan mantan pelatih Metro FC, bertekad tidak akan membiarkan Metro FC pulang membawa poin. “Ini adalah laga kandang Perserui. Anak-anak punya semangat tinggi untuk mendapat poin penuh,” katanya. (st10)

follow @portalsurya


Super Ball Super Ball HALAMAN 20 Kamis, 26 Januari 2012

KAMIS, 26 JANUARI 2012 Halaman 17

VS

Kamis (26/1) pukul 15.00 WIB/ 16.00 WITA LIVERPOOL VS MAN UNITED

Sabtu (28/1) pukul 19.45 WIB/ 20.45 WITA

26 Radu

3 Dias

20 Biava 78 Zauri

15 González 24 Ledesma 8 Hernanes 19 Lulic 25 Klose 99 Cisse

GRAFIS: BAYU

4-4-2 Lazio

■ Ulasan Allegri

Skuad Terbaik uan Terakhir Empat Pertem zio AC Milan 2-2 La 10/09/11 ilan 0-0 Lazio 02/02/11 AC M 1-1 AC Milan 23/09/10 Lazio Milan 1-1 Lazio 29/03/10 AC

rakhir Empat Laga Te Milan 0 2-1

2-0

M S

3-

K

19/01 22/01 08/01 16/01 Novara Novara er Int Atalanta

Lazio 3-2

2-0

M S 0-4 K 08/01 Siena

FISIK kami benar-benar terkuras. Beberapa jadwal yang terlalu padat, membuat kami harus memikirkan beberapa prioritas. Tapi Coppa Italia tetap menjadi prioritas kami, sama dengan Serie A dan Liga Champions. Skuad terbaik tetap akan saya turunkan, paling tidak agar menjaga ritme tim. Saya yakin Lazio datang dengan kekuatan penuh juga. Bek tengah dan gelandang bertahan menjadi perhatian penting. Di sana Lazio punya pemain berkualitas. Kami akan bermain seperti biasanya, tidak (bud) ada yang terlalu spesial.(bud) *) Massimiliano Allegri, Pelatih AC Milan, dikutip sky sport.it

■ Ulasan Reja

Main Normal

0-1

1-2 23/01 11/01 15/01 Inter Verona Atalanta

Stephan El Shaarawy

83 Marchetti

COPPA ITALIA

AC Milan

PERSEGRES VS PERSISAM

Cadangan: 1 Bizarri, 29 Konko, 5 Scaloni, 21 Diakite, 11 Matuzalem, 81 Del Nero, 9 Rocchi Absen: Alfaro, Brocchi (cedera) Pelatih: Edy Reja

10 Seedorf 92 El Shaarawy 11 Ibrahimovic

CALCIOMERCATOWEB.IT

Live on TV

gelandang Milan, Christian Brocchi, juga harus absen setelah mengalami masalah di kaki kirinya. Dengan demikian, Reja banyak berharap pada Hernanes dan Christian Ledesma di lini tengah untuk mendukung barisan bomber-bomber tua, Miroslav Klose, Djibril Cisse, dan Thommaso Rochhi. Meski kalah kualitas, Reja tetap percaya diri karena punya tradisi bagus di San Siro. Dalam tiga pertemuan terakhir di Serie A, I Biancocelesti selalu mampu menahan seri I Rossoneri. Bahkan pada pertemuan terakhir Coppa Italia, Lazio berhasil membungkam Milan 2-1 di San Siro, tepatnya pada 4 Desember 2008. “Saya senang karena kami punya tradisi bagus di San Siro,” tegas Reja, yang seolah memberi warning kepada Milan.(Tribunnews.com/bud)

gelandang bertahan. “Rotasi adalah hal terbaik, namun saya harus memberi prioritas pada kemenangan. Kami juga ingin menggapai trofi Coppa Italia. Seluruh tim sepakat untuk meneruskan perjalanan pada tiga turnamen, termasuk Serie A dan Liga Champions,” tegas Allegri. Kubu Lazio mengakui, kekalahan dari Inter Milan memberi sinyal waspada karena ketidakstabilan sepertinya tengah menggerogoti penampilan mereka usai jeda kompetisi. Jika tak hati-hati, peluang ke Liga Champions tertutup dan Coppa Italia terbang. Pelatih Edy Reja pun menyebut Milan punya kualitas dan komposisi pemain yang lebih bagus untuk mengatur permainan. “Mereka punya simfoni yang makin

Cadangan: 30 Roma, 5 Mexes, 25 Bonera, 34 Christante, 28 Emanuelson, 70 Robinho, 9 Inzaghi Absen: Pato, Boateng, Gattuso, Aquilani, Cassano Massimiliano (cedera) Pelatih: Allegri 1 Amelia 20 Abate 33 Thiago Silva 13 Nesta 77 Antonini 37 Merkel 23 Ambrosini 22 Nocerino

Miroslav Klose

baca halaman...17

LAZIO

teratur, dan berada di fase kebangkitan, sementara kami justru sebaliknya,” katanya. Harapan Reja untuk menurunkan rekrutan barunya juga belum terwujud. Bomber Emiliano Alfaro, yang direkrut dari tim asal Uruguay, Liverpool de Montevideo, dengan bandrol 3,2 juta euro, belum bisa melakoni debut di San Siro. Dilansir Football Italia, kemarin, Alfaro mengalami cedera betis saat latihan. Mantan

Kami mendominasi para pemain yang terpilih. Mereka yang berasal dari Milan adalah pemain luar biasa, mampu memberi efek penampilan yang menawan. Pembuktikan akan segera tersaji di depan mata menghadapi Lazio,” ucap Allegri dikutip Sky Sport Italia, Rabu (25/1). Berkaca dari susahnya menembus jala Novara dengan memakai Filippo Inzaghi, Alex Merkel, dan El Shaarawy secara bersamaan, Allegri memberi sinyal akan menurunkan secara bergantian empat bomber mereka, termasuk Ibra dan Robinho. Titik konsentrasi tuan rumah ada di sektor tengah, saat hampir semua gelandang punya performa menawan, baik itu Antonio Nocerino, Mark van Bommel, Massimo Ambrosini, Clarence Seedorf, Urby Emanuelson, bahkan sampai Ignazio Abate, yang kini berperan sebagai

4-3-1-2

Kemenangan 4-1 atas Levante pada leg I perempat final Copa del Rey membuat Valencia tinggal selangkah ke semifinal. Dan Pablo Hernandez dkk bersiap menghadapi pemenang el Clasico, antara Barcelona kontra Real Madrid.

surya.co.id

AC MILAN

SUKSES AC Milan merebut Scudetto Serie A Italia musim lalu mendapat ganjaran istimewa. Enam personal menuai penghargaan terbaik dari Asosiasi Pesepakbola Profesional Italia, yakni bomber Zlatan Ibrahimovic, gelandang serang Kevin Prince Boateng, serta duet bek tengah Thiago Silva dan Alessandro Nesta. Pelatih Massimiliano Allegri juga dinobatkan sebagai allenatore terbaik sepanjang 2011. Kelima orang tersebut dianggap sebagai yang terbaik di masing-masing posisi, dan berhak menjadi anggota tim terbaik Serie A 2011. Ibra yang berasal dari Swedia bahkan terpilih sebagai pemain terbaik serta pemain asing terbaik. Satu nama lagi yang mendapat penghargaan adalah striker Stephan El Shaarawy, yang terpilih sebagai pemain terbaik dari Serie B. Kini, keenam orang ini kembali membawa Milan berada di papan atas sekaligus kandidat terkuat Scudetto serta Coppa Italia. Bersama mereka, Setan Merah menjadi klub raksasa yang tampil perkasa. Modal itu pula yang membuat mereka yakin bisa menumpas Lazio di babak perempat final Coppa Italia di Sta- dion San Siro, Jumat (27/1) dini hari. Penghargaan yang diberikan di Teatro Dal Verme tersebut memberi kepastian, merekalah yang akan menjadi pemicu orkestra indah di depan Milanisti. “Penghargaan yang luar biasa buat tim.

Valencia Siap Tantang pemenang el clasico

BERKUNJUNG ke San Siro selalu menyenangkan dan membuatku bergelora, baik bertemu Milan atau Inter. Milan tim yang komplet, punya deretan pemain yang bugar karena rotasi yang lebih bagus. Kami harus memastikan tetap bermain normal, menjaga kecepatan tim agar tak habis di tengah jalan. Saya tetap punya prioritas, dan berharap area tengah bisa lebih dominan. Partai ini bisa menguji kemampuan tim, terutama di sisi kolektivitas. Ini juga menjadi pemanasan sebelum bertemu (bud) Chievo dan Milan kembali dalam sepekan ke depan.(bud) *) Edy Reja, Pelatih Lazio, dikutip gazzetta.it

Rekor Lazio ADA fakta yang membuat Lazio merasa percaya diri tatkala datang ke San Siro, dini hari nanti. Dalam 14 tahun terakhir, kedua tim bersua di Coppa Italia lima kali, dan empat di antaranya berhasil dimenangkan kubu Biancocelesti. Pada musim 1998/1999, dua tim bertemu di final dengan sistem dua leg. Gol dari George Weah sempat membawa AC Milan unggul 1-0 di San Siro, namun takluk 1-3 di Olimpico. Setahun kemudian, Milan versus Lazio terjadi di babak 16 besar, lagi-lagi Lazio menang dengan skor 3-1 di Roma, serta 1-1 di Milan. Pada musim 2001/2002, menjadi saat Milan memenangi trofi, dan mereka bertemu di perempat final. Dua musim kemudian, mereka bersua di babak semifinal, dan Lazio naik ke final setelah menang 2-1 di Milan serta 4-0 di Roma. Terakhir kali mereka bersua pada 2008/2009, dan skuad Delio Rossi menang 2-1, sekaligus meraih trofi. Kenyataan tersebut membuat Lazio cukup percaya diri menatap laga perempat final nanti yang hanya ber(Tribunnews.com/bud) langsung satu leg di San Siro.(Tribunnews.com/bud)

AP PHOTO

join facebook.com/suryaonline

follow @portalsurya


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.