Majalah Daqu Edisi 006/ tahun VI Juli 2013 M

Page 89

kilas DAQU

D

ahlan Iskan kembali menegaskan dukungannya terhadap program patungan usaha dan aset dari Ustadz Yusuf Mansur. Saat ikut pengajian rutin ustadz muda itu di Masjid Istiqlal Jakarta Minggu (30/6), menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ini akan membantu agar program patungan usaha itu bisa dilegalkan dalam bentuk badan usaha. ”Supaya clean and clear,” kata Dahlan Iskan. Legalitas program patungan ini, menurut Dahlan Iskan diperlukan untuk memenuhi syarat supaya bisa didaftarkan di Badan Pengawasan dan Penanaman Modal (Bapepam). Statusnya, sebagai perusaan publik non listed. ”Saya akan mengawal program ini sampai jalan. Demi nama baik umat Islam,” tegas Dahlan Iskan. Sebelumnya, dalam pengajian rutin akhir bulan itu, Ustadz Yusuf Mansur kembali membahas program patungan usaha. Yakni, www

daqu or.id

kegiatan mengajak umat Islam untuk investasi secara bersama-sama, memodali usaha atau pembangunan aset untuk kepentingan umat Islam. Program ini sudah dirintis pendakwah asal Cipondoh, Tangerang ini sejak dua tahun lalu. Hasilnya, antara lain berupa pembangunan hotel untuk penginapan jamaah umrah dan haji di Cipondoh yang kini tengah dalam tahap penyelesaian. Lewat dana patungan yang sudah terkumpul, Yusuf Mansur juga tengah merintis perusahaan jasa umrah dan haji. Termasuk, rencana pengadaan pesawat khusus untuk umrah dan haji. edisi 006 tahun vi Juli 2013 M / Ramadhan 1434 H

91


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.