edisi 42 (12 -18 Maret 2012)

Page 4

PENDIDIKAN EDISI 42 /TAHUN 01, 12 - 18 MARET 2012

Dindik Jatim Gerojog SLB Rp 12,5 M Surabaya, BS - Pembangunan sarana dan prasarana Sekolah Luar Biasa (SLB) Jatim mendapat perhatian khusus dari pemerintahan provinsi. Ada sekitar 180 SLB yang akan mendapat kucuran dana perbaikan sekolah senilai Rp 12,5 miliar. Dana tersebut sudah dicairkan dari APBN ke Dinas Pendidikan (Dindik) Jatim. Dindik akan meneruskan ke sekolah-sekolah yang mendapatkan dana pembangunan. Direktur Pembinaan Pendidikan Khusus dan Layanan Khusus (PPK-LK) Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) RI Mudjito AK mengatakan setiap sekolah akan memperoleh dana sekitar Rp 55 juta, peruntukan bisa untuk membangun sekolah dan melengkapi sarana pra sarana yang ada.

Ipims Ujian Praktik Membatik Surabaya, BS - Sekolah Menengah Pertama (SMA) IPIMS mengadakan ujian prakteknya denggan cara melestarikan budaya Nusantara yakni dengan membuat batik. Ya, Ipims mengharuskan siswa-siswinya melewati ujian praktek seninya dengan cara membatik. “Hal tersebut dilakukan dengan harapan agar para siswa tidak hanya suka memakai batik. Namun, mereka harus tahu bagaimana proses pembuatannya dan tahu bagaimana pengerjaannya,” ungkap Guru seni rupa Amir Syarifudin. Amir melanjutkan, “Para siswa kami beri tugas membuat taplak meja dengan batik yang mereka kreasikan send-

Ujian-Siswa-siswi SMA Ipims saat menjalani ujian praktik kesenian berupa membantik.

iri. Dengan demikian, secara tidak langsung mereka akan tahu dan menghargai para pembatik kita,” ujarnya. “Saya membagi para siswa menjadi delapan orang sampai sepuluh orang perkelompok. Setiap kelompok kemudian dibagi lagi menjadi dua bagian. Bagian pertama bertugas menggores kain yang sudah dibentuk gambarnya. Bagian dari kelompok kedua mewarnai kain batik sesuai keinginan,” terangnya. Menurut Kepala Sekolah SMU Ipems Drs. Nugroho Saputro, Ipims adalah salah satu pelopor Sekolah yang ikut andil dalam melindungi warisan Nusantara. “Kami adalah sekolah yang pertamakali ikut dalam rsbi yang mengusung tema batik. Ketika itu di Gedung Graha Pena,” terangnya. (ndk)

Butuh BantuanSiswa-siswa sekolah luar biasa yang juga sangat membutuhkan uluran tangan dari berbagai pihak.

Tingkat pembajakan hak cipta, baik itu film/music di Indonesia masih tergolong tinggi. Bahkan para pembajak secara terang-terangan menjual barang bajakan tersebut. Seperti yang saya pernah lihat di beberapa mall yang ada di wilayah Surabaya Utara. Dengan harga murah dan kualitas yang lumayan, film/ music bajakan tersebut laris manis diburu pembeli. Sungguh sangat memprihatinkan jika kita terus membiarkan hal ini terjadi. Mau jadi apa bangsa kita jika kita sendiri tidak bisa menghargai karya anak bangsa ini. Dimohon kesadaran para pengedar maupun pembeli untuk tidak memproduksi maupun membeli

Murdjito menambahkan, SLB di Jatim memiliki prospek bagus di tingkat SD dan SMP. Karena Jatim memiliki peraturan yang mendukung, seperti Perda 6/2011 yang mengatur tentang pendidikan inklusi. Kepala Dinas Pendidikan (Dindik) Jawa Timur Harun mengatakan, bantuan perbaikan sarana dan pra sarana yang diberikan pemerintah dari dana APBN sangat membantu untuk membuat kondisi sekolah lebih baik. “Bantuan ini diperuntukkan pada SLB tingkat TK, SD, dan SMP. Bantuan ini bertujuan untuk peningkatan mutu siswa,” katanya. (dne)

Wawali Resmikan Pendopo Pintar Surabaya, BS - Teramat penting bagi setiap pelajar untuk menjaga keseimbangan antara mengejar ilmu pengetahuan dan membekali diri dengan nilainilai seni dan agama. Begitulah ungkapan Wakil Wali Kota Surabaya Bambang DH ketika meresmikan Pendopo Kesenian dan Pendopo Pintar di SMA Negeri 5, pekan kemarin. “Anak-anak jangan diarahkan terus menerus hanya mengejar hal-hal akademik saja, harmoni juga harus mendapat perhatian. Agama dan seni harus melengkapi hidup agar tidak terjebak dalam kondisi stres,” tutur Bambang. Ia mengungkapkan rasa keprihatinannya dimana dengan semakin bertambahnya orang yang depresi lantaran berbagai hal. Bahkan ada yang nekat sampai melakukan bunuh diri. “Kalau zaman dulu, orang yang bunuh diri itu hanya orang-orang yang secara IQ kurang pandai, introvert, dan umumnya kurang mampu. Sekarang, banyak juga orang yang pandai, kaya,

Potong Tumpeng-Wawali Bambang DH memotong tumpeng sebagai tanda diresmikannya pendopo pintar di SMAN 5 Surabaya.

tidak tertutup tapi tanpa diduga bunuh diri karena stres. Untuk itulah diperlukan suatu wadah bagi siswa untuk mengekspresikan dirinya,” sambungnya. Sementara itu kepada wartawan

Kepala SMAN 5 Surabaya Suhariono menjelaskan, Pendopo Kesenian dan Pendopo Pintar dibangun atas inisiatif dan sumbangan para wali murid. Kedua pendopo tersebut terletak di

sisi selatan lapangan SMAN 5 yang dulunya merupakan bekas kantin sekolah. “Melalui pendopo ini, kami ingin mengembangkan dan memperkenalkan budaya khususnya seni musik

Jawa karena saat ini SMAN 5 banyak menjalin kerjasama dengan berbagai pihak dari luar negeri. Ini kesempatan bagi kami untuk menunjukan kesenian Indonesia ketika mereka berkunjung ke sini,” kata Suhariono. Pendopo Kesenian berukuran kurang lebih 9x5 meter, dikelilingi kaca dan pagar berwarna emas. Di dalamnya terdapat seperangkat alat musik gamelan serta terpampang foto Sang Proklamator Ir. Soekarno di salah satu sisi ruangan. Sedangkan Pendopo Pintar yang letaknya tepat bersebelahan dengan Pendopo Kesenian merupakan pendopo terbuka. Suhariono menuturkan, ketika pertama kali selesai dibangun, pendopo ini sering dimanfaatkan para siswa untuk mengerjakan tugas-tugas sekolah, kerja kelompok di bidang IT, hingga berlatih paduan suara. “Karena itulah pendopo ini diberi nama Pendopo Pintar,” ujar pria yang telah memimpin SMAN 5 sejak 2007 ini.(hdi)

UWM Canangkan Pendidikan Murah Surabaya, BS - Issue pendidikan merupakan salah satu bahasan yang krusial di Indonesia. Semakin meningkatnya biaya pendidikan membuat sektor ini menjadi komoditas mahal bagi sebagian masyarakat. Menyikapi hal tersebut Assosiasi Perguruan Tinggi Katolik menyelenggarakan RUA APTIK guna membahas kebutuhan masyarakat pendidikan yang akan diselenggarakan Senin (12/02) hingga Kamis (15/02). Dalam diskusi ini akan dibahas penyelenggaran pendidikan khususnya pergurua tinggi dan alternative pembiayaan bagi masyarakat yang kurang mampu. Ketua Unit Humas Univer-

Surat Pembaca ..

Tindak Tegas Pembajak Film

“Jatim menjadi wilayah yang diperhatikan lebih. Karena, SLB di Jatim memiliki jumlah yang sangat besar. Selain itu,wilayah di Jatim memiliki lokasi yang sangat luas di antara provinsiprovinsi lain di Indonesia,” katanya. Dana ini nantinya bisa dipergunakan untuk perbaikan ruang kelas, guru, dan perbaikan Namun, bantuan-bantuan yang telah dicairkan masih dinilai kurang. Sebab, sesuai dengan hasil penghitungan kebutuhan ABK yang dilakukan Kemendikbud, idealnya bantuan diberikan sekitar Rp 2,5 juta untuk setiap anak per tahun.

4

Megah-Meski dikenal sebagai Kampus elit, UWM terus menggodok upaya-upaya agar biaya pendidikan makin terjangkau.

film/music bajakan. Aparat hukum juga harus lebih tegas dalam menghukum para oknum pembajak karya anak bangsa. Armandsyah Nasution-Klampis Asem

Menderita Kenaikan BBM Rencana kenaikan harga BBM sebesar Rp 1.500 pada bulan Maret menjadi Rp. 6000/liter semakin membuat saya pedagang makanan kaki lima menderita. Harga sembako bisa dipastikan ikut merangkak naik. Padahal

sitas Widya Mandala, Anastasia YW mengatakan dalam diskusi bertema Peningkatan Kaualitas Perguruan Tinggi Katolik melalui Manajemen dan Tata kelola Keuangan dengan narasumber Romo Paulinus M Simbolon, OFM, Cap dan Michael T Tjoajadi akan memberikan masukan kepada pemimpin yayasan perguruan tinggi tentang manajemen dan tata kelola keuangan yang baik. “Kami berharap dengan acara ini mendapatkan solusi bagi penyelenggara pendidikan pendidikan tinggi untuk mencari sumber pendanaan alternative selain uang sumbangan pembinaan pendidikan dari mahasiswa,” kaya Anastasia. (dne)

keuntungan yang saya peroleh sebelum kenaikan harga BBM sangatlah sedikit. Jika hal ini terus berlanjut, maka bisa dipastikan kami akan kehilangan mata pencaharian kami dan sulit untuk bertahan hidup. Mungkin keluhan saya ini mewakili para pedagang kaki lima lainnya yang juga ikut merasakan dampak dari kenaikan BBM. Seharusnya pemerintah lebih memikirkan nasib rakyat kecil seperti kami. Sampai kapan penderitaan kami akan berakhir? Hadi,warga gubeng jaya

Pemimpim umum : ABG Satria Naradha, Penanggungjawab : Suryawan, Pemimpin Perusahaan : Nyoman Sudapet, Redaktur Pelaksana : Bambang Wiliarto, Redaktur : Edy Joko Pranoto, Sekretaris Redaksi : Suci Laraswati, Anggota Redaksi : Antonius Andhika, Dinie Pravita MD., Diyah Khoirunnisa, M. Nafan Hadi, Putri Rahayu, Prawita Hutajulu, Sidoarjo : Rino Tutuko, Malang : Teguh Windarto, Iklan/Marketing : Noor NH, Andika Purnomo, Sirkulasi : Kasnoto, Desain Grafis : Iwan Budi Hartanto, M. Hadi Widjaja, Alamat Redaksi/Iklan/Sirkulasi : Permata Darmo Bintoro 22 -23 Jalan Ketampon Surabaya, Telp. 031 5668432, 5633456. Fax. 031 5675240. Email : editor_bisnis@yahoo.co.id, Perwakilan : Jalan Kepiting 100 X , Telp.0333 1417578 Banyuwangi, Jalan Kepundung 67 A, Telp. 0361 225764, 225765. Fax. 0361 227418 Denpasar, Jalan Palmerah Barat 21 F, Telp. 021 5357602. Fax. 021 5357605 Jakarta. Penerbit PT Tarukan Media Dharma. Iklan Peluang Emas Tarif Iklan Mini/Baris : Rp 11.000 (30 Karakter) minimum 2 baris, maksimum 10 baris (bayar dimuka), Iklan Display B/W : Rp 10.000/mmk, Iklan Display Full Colour : Rp 15.000/mmk, Advertorial B/W : Rp 5.000/mmk, Advertorial Colour : Rp 10.000/mmk, Iklan Keluarga/ Sosial : Rp 5.000/mmk. Informasi dan Pemasangan Iklan Hubungi : 031 5668432/5633456, Fax. 031 5675240 • WARTAWAN BISNIS SURABAYA SELALU MEMBAWA TANDA PENGENAL , DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA/MEMINTA APAPUN DARI NARASUMBER


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.