Si Digital - 30042013

Page 24

MASTER cover HATTRICK 4-6

4/29/13

7:03 PM

Page 1

SELASA 30 APRIL 2013

27

26 Reading dan Queens Park Rangers berbagi derita turun kasta setelah bermain imbang 0-0 dalam laga Liga Primer di Madejski.

Nama Gareth Bale semakin populer. Winger Tottenham Hotspur itu sukses menyamai rekor Cristiano Ronaldo.

25

ANTI LEWANDOWSKI MADRID – Real Madrid menyiapkan strategi spesial menghadapi Borussia Dortmund pada leg kedua semifinal Liga Champions di Santiago Bernabeu, dini hari nanti. Los Blancos akan menurunkan pemain khusus untuk menjaga Robert Lewandowski.

Urusan mencetak banyak gol di Bernabue memang tidak terlalu sulit buat Madrid. Los Blancoscukup produktif saat laga kandang, terutama di kompetisi Eropa. Beberapa kali wakil Spanyol itu mencetak tiga gol ke atas. Contohnya saat melibas Galatasaray 3-0 pada leg pertama babak perempat final atau ketika melumat Ajax Amsterdam 4-1 kala penyisihan Grup D. Namun, situasi defisit gol membuat Madrid harus tetap menjaga gawangnya agar tetap perawan di Bernabeu. Agar misi tersebut terlaksana, Madrid perlu meredam serangan Dortmund. PasalJOSE MOURINHO nya, utusan Jerman itu punya penyerang yang sangat meKELAHIRAN: Setubal, 26 Januari 1963 matikan, yakni Lewandowski. Los Blancospernah terke■ Mourinho bermaksud menciptakan rekor na sengatan pemain berusia sebagai pelatih yang menjuarai Liga 24 tahun itu. Dialah yang Champions bersama tiga tim berbeda dan memborong empat gol kompetisi berbeda. Sebelumnya, dia Dortmund pada legpertama. memenangkan kompetisi ini bersama Porto dan Inter Milan. ■ The Special One punya persentase kemenangan hingga 72,35% selama melatih Madrid. Dari 170 pertandingan, dia menang 123 kali, imbang 26 kali, dan kalah 21 kali. ■ Mourinho meraih setidaknya satu gelar setiap musim selama lima musim belakangan, baik bersama Inter dan Madrid. Bersama Madrid meraih Copa del Rey (2010/11), Primera Liga (2011/2012), dan Piala Super Spanyol (2012/13). ■ Mourinho pernah membukukan rekor tidak terkalahkan di kandang hingga 150 kali. Itu berlangsung mulai 23 Februari 2002 hingga 2 April 2011.

CRISTIANO RONALDO

Mourinho sudah mengantisipasi ketajaman Lewandowski. Seperti diberitakan Marca, Madrid akan mengawal striker kelahiran Warsawa, Polandia, 21 Agustus 1988, itu secara maksimal. Tugas ini menjadi tanggung jawab Sergio Ramos. Dia nanti akan dibantu Michael Essien selaku bek kanan dan Raphael Varane yang menjaga tengah. “Ini tergantung kerja sama kami dan cara bermain Dortmund,” ujar Ramos, dilansir Marca. Ramos terus menjalani latihan spesial demi menghadang Lewandowski. Dia berulang kali melakukan sprint. Lalu, meningkatkan reaksi untuk menghalau bola dan fokus menutup ruang gerak pemain yang mencoba masuk ke kotak penalti. Menu latihan itu dibuat setelah mengamati akselerasi Lewandowski pada leg pertama. Maklum, pada laga itu, mantan pemain Lech Poznan tersebut leluasa menerobos ke kotak penalti, dan luput dari pengawasan lini belakang Madrid. Namun, masalah muncul perihal kondisi fisik Cristiano Ronaldo. Gelandang serang asal Portugal itu dikabarkan belum pulih 100% dari cedera paha kiri yang menghantamnya pada pertemuan pertama. Ronaldo tidak diturunkan saat Madrid mengalahkan Atletico Madrid 2-1 di derbyibu kota Spanyol. Ronaldo memang sudah mulai berlatih. Itu juga di tempat terpisah dan hanya menjalani peregangan

sambil ditemani beberapa anggota tim medis. Madrid berharap Ronaldo bisa tampil melawan Dortmund. Sebab, Ronaldomerupakan mesin gol Madrid. Dia telah menghasilkan 31 gol di Primera Liga musim ini. Itu hampir 50% gol yang

dihasilkan Madrid. Torehan tersebut dilengkapi delapan assist. Di Liga Champions, dia menempati posisi pertama klasemen top skor sementara dengan 12 gol. Menariknya, Pelatih Dortmund Juergen Klopp tidak termakan kabar cederanya Ronaldo. Memang, banyak yang menilai itu cuma sandiwara Mourinho. Isu itu sengaja disebar agar lawan lengah. Ternyata, kelak mantan bintang Manchester United (MU) tersebut hadir di lapangan saat laga berlangsung. Klopp pun tidak peduli apakah Ronaldo akan bermain atau hanya menghuni bangku cadangan. Soalnya, dia tidak akan membiarkan konsentrasi pasukannya terganggu. “Kami belum sepenuhnya melangkah ke final. Itu yang harus disadari. Madrid pasti akan tampil habishabisan,” tandas Klopp. ● m mirza

JUERGEN KLOPP KELAHIRAN : Stuttgart,16 Juni 1967 ■ Klopp berpotensi menjadi pelatih asal Jerman yang memenangkan Liga Champions untuk pertama kali lagi selama 12 tahun. Terakhir kali arsitek asal Jerman itu merajai kompetisi ini adalah Ottmar Hitzfeld pada 2001 bersama Bayern Muenchen. ■ Dia juga berusaha meraih gelar Liga Champions pertamanya sepanjang karier, dan yang pertama bagi Dortmund sejak 1997. Sejauh ini, dia baru memenangkan dua Trofi Bundesliga, satu DFB-Pokal, dan satu DFLSupercup. ■ Klopp memiliki catatan kemenangan sampai 57,94% selama menangani Dortmund sejak 1 Juli 2008. Dari 214 laga, dia meraih 124 kemenangan, 53 kali imbang, dan 37 kali kalah. ■ Klopp tidak pernah membiarkan timnya kalah 0-3 selama lebih dari satu musim.

ROBERT LEWANDOWSKI

REUTERS/INA FASSBENDER - AFP/LLUIS GENE/ODD ANDERSEN

Madrid punya misi sulit saat menjamu wakil Bundesliga itu. Pasukan Jose Mourinho wajib mengatasi kekalahan 1-4pada legpertama di Signal Iduna Park. Tuan rumah harus menang setidaknya 3-0 untuk melaju ke final. Sebab, mereka akan lolos berkat keuntungan gol tandang meski agregat menjadi 4-4.


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.