Pontianak Post

Page 1

Pontianak Post Selasa 27 Maret 2012 M / 4 Jumadil Awal 1433 H

Eceran Pontianak Rp.2.500

P er t a m a da n Ter ut a m a di Kal im an t an Barat

Selangkah Lagi Harga BBM Naik PDIP Melunak, Banggar Sahkan Postur RAPBNP 2012 JAKARTA – Pemerintah mulai mendapat angin dari parlemen untuk merealisasikan rencana menaikkan harga BBM. Setelah melewati pembahasan alot, Badan Anggaran (Banggar) DPR kemarin (26/3) mengesahkan postur rancangan APBN Perubahan 2012. DPR memang belum mengambil kebijakan terkait dengan kenaikan harga BBM. Namun, postur anggaran yang

disetujui banggar merupakan opsi versi pemerintah yang memperhitungkan rencana menaikkan harga BBM. Dalam postur tersebut, subsidi BBM disetujui Rp 137,4 triliun, subsidi listrik (Rp 65,0 triliun), dan cadangan risiko energi (Rp 23 triliun). Banggar juga meloloskan anggaran kompensasi perubahan subsidi BBM senilai Rp 30,6 triliun. Itu adalah mata anggaran yang disiapkan pemerintah untuk menanggulangi dampak kenaikan harga BBM seperti bantuan langsung sementara masyarakat (BLSM) atau yang dulu lebih dikenal dengan sebutan BLT. u

Ke Halaman 7 Kolom 1

Kosongkan SPBU Jalur Demo JAKARTA – Meningkatnya eskalasi demontrasi menentang rencana kenaikan harga BBM subsidi membuat Pertamina waspada. Sebagai penyalur BBM bersubsidi, Pertamina pun mengambil langkah-langkah pengamanan. Vice President Komunikasi PT Pertamina Mochamad Harun mengatakan, karena maraknya aksi penyegelan stasiun pengisian bakar umum (SPBU) oleh demosntran, Pertamina akan menutup SPBU yang berada di jalur demonstrasi. ’’Untuk safety (keamanan, Red), SPBU di jalur demo akan kami kosongkan,’’ ujarnya kemarin (26/3).

Menurut Harun, SPBU tersebut harus ditutup untuk mengantisipasi jika sewaktuwaktu terjadi aksi anarkistis di SPBU. Karena itu, Pertamina sangat berharap agar aksi tidak sampai mengganggu jalur distribusi BBM. ’’Masyarakat kami imbau agar mengisi BBM di SPBU yang jauh dari jalur demonstrasi,’’ katanya. Harun mengatakan, kenaikan harga BBM bersubsidi merupakan kebijakan politik yang diputuskan pemerintah dan DPR. Pertamina hanya bertugas menyalurkan dan mendistribusikan BBM. u

Ke Halaman 7 Kolom 1

Postur RAPBNP 2012 (Rp Triliun) RAPBNP A. Penerimaan Negara & Hibah 1.344,5 B. Belanja Negara 1.534,6 C. Keseimbangan Primer (1,8) D. Surplus/(defisit) (190,1) % defisit terhadap PDB (2,23) E. Pembiayaan (190,1)

Opsi II 1.358,2 1.575,5 (99,5) (217,3) (2,54) (190,1)

Opsi I 1.358,29 1.548,3 (72,3) (190,1) (2,23) (190,1)

Postur Anggaran Belanja Subsidi Energi (Rp Triliun) Subsidi BBM, LPG, & BBN Subsidi listrik Kompensasi perubahan subsidi Risiko energi Risiko volume konsumsi BBM

137,4 93,1 30,6 23,0 -

178,7 65,0 - 23,0 24,6

137,4 65,0 30,6 23,0 -

SHANDO SAFELA/PONTIANAK POST

HINGGA LARUT: Ratusan kendaraan berbaris rapi untuk menunggu giliran mendapatkan BBM di

Banggar DPR menyepakati memilih Opsi I (Sumber: Rapat kerja banggar dan pemerintah)

Demokrat Diprediksi Pilih PDIP

SPBU Kota Baru Pontianak menjelang tengah malam kemarin. Kepanikan akan kenaikan harga BBM, membuat warga mengantre untuk mendapatkan BBM dengan harga sebelum kenaikan.

Bisa Picu Koalisi Besar Tandingan PONTIANAK—DPD Partai Demokrat Kalimantan Barat diprediksi akan menjalin koalisi dengan PDIP dalam mengusung bakal calon gubernur dan wakil gubernur. Menurut pengamat politik, DR Zulkarnain,

indikasi itu sangat kuat terlihat. “Memang belum pasti, karena politik itu dinamis. Tetapi naga-naganya (sepertinya) itu akan terjadi,” katanya kemarin. Bahkan, ia melihat skenario untuk menjalin koalisi antara PDIP dengan Partai Demokrat tersebut sudah cukup lama dibangun. Salah satunya yaitu dengan masuknya Christiandy ke jajaran pengurus Partai Demokrat. Di sisi lain, ia juga

Rencana Pindahkan Edwin ke LP Cipinang

Kuasa Hukum Sofyan Nilai Ikut Terlibat

PONTIANAK-- Kantor Wilayah Kementrian Hukum dan HAM Kalimantan Barat berencana memindahkan terpidana mati Edwin Rahadi ke Lembaga Pemasyarakatan (LP) Cipinang. Pemindahan itu kini sedang diproses ke Direktorat Jenderal Pemasyarakatan. Ke Halaman 7 Kolom 1

selebritas

Selalu Ingin Pulang SETELAH menjadi ibu, hidup Marcella Zalianty seolah berubah. Meski sekarang sudah mulai aktif lagi bekerja di dunia hiburan, konsentrasinya tak bisa seperti dulu. Sebab, ada Kana, putra kecilnya, yang selalu menjadi perhatiannya. Seperti kemarin (26/3), saat dia tengah mengikuti latihan untuk pementasan yang akan dimainkan pada 31 Maret mendatang. Istri pembalap Ananda Mikola tersebut tak sabar ingin segera pulang u

Ke Halaman 7 Kolom 1

Dite Surendra/Jawa Pos

TRAGIS: Korban kecelakaan maut, akibat rem blong dari truk gandeng yang menerobos traffic light Jembatan Semampir Mojoroto Kota Kediri kemarin (26/3).

Empat Tewas Dilindas Truk Gandeng Diduga Rem Blong, Terobos Lampu Merah Marcella Zalianty

Subuh Dzuhur Ashar Maghrib Isya 04:30 11:50 14:55 17:54 19:02 Sumber : Kanwil Kemenag Kalbar

KEDIRI – Kecelakaan maut terjadi di pertigaan mataram barat Jl KH Ahmad Dahlan, Mojoroto,

Kediri, sore kemarin. Truk gandeng nopol L 8120 SR yang disopiri Mujiono, 42, asal Sukun, Malang, menerjang lampu merah di pertigaan tersebut dan menghantam sedikitnya lima sepeda motor yang tengah berhenti. Akibatnya, empat perempuan pengendara motor tewas di tempat kejadian.

Radar Kediri (Jawa Pos Group) melaporkan, kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 16.00. Arus lalu lintas di lokasi kejadian saat itu sangat padat karena berbarengan dengan kepulangan karyawan PT Gudang Garam. Ketika itu, u

Ke Halaman 7 Kolom 5

PONTIANAK— Kasus pembobolan BRI (Bank Rakyat Indonesia) senilai Rp9,8 Miliar bermodus kredit fiktif mulai berkembang. Tersangkanya Gusti M Sofyan mulai angkat bicara. Kronologis pencairan kredit mesti mendapat persetujuan berjenjang. Hingga kemudian diputuskan pejabat berwenang untuk persetujuan kredit yang diajukan. Tersangka, melalui kuasa hukumnya, Roliansyah mengatakan pimpinan Cabang

BRI Pontianak sekarang Yusrif Mulyadi ikut menandatangani persetujuan kredit fiktifnya tertanggal 5 Oktober 2011, sebanyak tiga berkas kredit. Dua berkas kredit masing-masing senilai Rp75 juta dan satu berkas dengan nominal Rp70 juta. Jumlah keseluruhannya senilai 220 juta. Hal yang sama dilakukan kepala Cabang BRI sebelumnya, Heru Setiabudi, tahun 2010. Tiga buah berkas permohonan kredit yang disetujuinya. Seluruhnya masing-masing senilai Rp75 juta. Jumlah seluruhnya senilai 225 juta. “Kami minta mereka yang bertandatangan sebagai u

Ke Halaman 7 Kolom 5

Indikasi Terlibat Kredit Fiktif � � � �

Pembobolan BRI Senilai Rp9,8 Miliar 167 berkas pemohon kredit diajukan 6 berkas ditandatangani Pimpinan Cabang BRI Heru Setiabudi Pincab BRI tahun 2010 menandatangani 3 berkas, senilai 225 juta � Yusrif Mulyadi Pincam BRI tahun 2011 menandatangani 3 berkas, senilai 220 juta

Ke Halaman 7 Kolom 1

HERI/ PONTIANAKPOST

Resto Kurosawa, Sisi Lain Kreativitas Sutradara Legendaris Asia

Disambut Tiga Pot Sakura, Mi Toba Paling Favorit Akira Kurosawa adalah legenda dunia film dari Jepang. Selain pernah menjadi ’’Man of the Century’’ Asia, dia meraih Oscar untuk pencapaiannya itu. Yang tak banyak diketahui, dia juga sukses ’’menyutradarai’’ kuliner di empat restorannya. ROHMAN BUDIJANTO, Tokyo SAKURA terlambat mekar di Jepang. Padahal, melihat sakura adalah favorit kebanyakan orang asing yang berkunjung di negeri itu. Maret biasanya suhu agak hangat dan sakura bermekaran di seluruh negeri. Tapi, kali ini hawa dingin agak berkepanjangan, suhu berkisar 4–7 derajat Celsius. Hujan salju masih turun di beberapa wilayah. Saya sempat gembira ketika melihat foto utama

Online: http://www.pontianakpost.com/

u

Dua Pimpinan BRI Diseret jadi Tersangka

Terpidana Mati

u

menilai komunikasi antara kedua partai ini relatif intens. Terakhir tampak dari pendaftaran pasangan incumbent, Cornelis-Christiandy Sanjaya ke Sekretariat DPD Partai Demokrat beberapa hari lalu. Padahal, kedua partai besar ini memiliki perolehan suara yang signifikan dalam pemilu

SUTRADARA KULINER: Wartawan

senior Rohman Budijanto melihat poster Akira Kurosawa di dinding Resto Kurosawa (foto kanan). Para wartawan menunggu menu yang disajikan di resto istimewa itu.

Yomiuri Shimbun, harian utama di Jepang, memuat sakura mekar dengan indahnya di taman. Ini dia. Tetapi, setelah membaca keterangan foto koran edisi Inggris itu ternyata yang mekar duluan adalah sakura di dekat Gedung Putih, Washington DC, saya menjadi kecewa. Sekitar seratus tahun lalu pohon sakura ditanam di ibu kota Amerika Serikat itu sebagai hadiah dari wali kota Tokyo kepada ibu negara Amerika. Keinginan saya dan juga rombongan wartawan internasional yang diundang Deplu Jepang untuk melihat setahun pascagempa, tsunami, dan kebocoran reaktor nuklir di Prefektur (Provinsi) Fukushima, Futoshi Toba, 21–28 Maret ini kesampaian di Restoran Nagatcho Kurosawa. Sesuai namanya, restoran itu milik sutradara terkenal Akira Kurosawa. Restoran tersebut berada di tengah Kota Tokyo, tak jauh dari rumah dinas perdana menteri dan

*Mempawah, Sambas, Singkawang, Bengkayang Rp 3.000 *Landak, Sanggau, Sintang Rp 3.000 *Ketapang & KKU Rp 4.000 *Kapuas Hulu Rp 3.000 C

m

y

k

u

Ke Halaman 7 Kolom 5

Jawa Pos Group Media


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.