Pontianak Post

Page 1

cmyk

082150002031 085347259955

Pontianak Post

Kamis 13 Desember 2012 M / 29 Muharram 1434 H

pertama dan terutama di kalimantan barat

Eceran Pontianak Rp. 3.000

sELEBRITAS

KD Melahirkan Maju 11 Hari DAYA tarik tanggal cantik 12/12/12 ikut memengaruhi pasangan Raul Lemos dan Krisdayanti (KD). KD memilih melahirkan anak kedua dari pernikahannya dengan Raul t e r s eb u t t e p at pada momen yang jarang terjadi itu. Bayi yang diberi nama Kellen Alexander Lemos tersebut seharusnya mulai menyapa dunia pada 23 Desember nanti. Namun, mereka memilih mempercepat kelahirannya melalui operasi caesar. Di RS Mitra KeRaul Lemos mayoran, Jakarta, KD melahirkan bayi laki-laki dengan berat 3,5 kg itu sekitar pukul 09.00. Satu jam setelah itu, kepada wartawan, Raul ’’memamerkan’’ anaknya dengan penuh senyum. Melalui rekaman yang diambil dari iPhone dan uKe Halaman 7 kolom 5

Food Estate

Ketapang Sambut Baik KETAPANG – Pemerintah Kabupaten Ketapang menyambut baik akan dilaksanakannya pengembangan pertanian skala besar (food estate) di Kabupaten Ketapang. Sebelumnya, rencana pengembangan food estate akan dilakukan dibeberapa daerah, seperti Papua dan Kaltim. Namun baru di Kalbar yang baru bisa terealisasi. “Kami sangat senang dan merespon positif terhadap food estate di Ketapang ini. Dari beberapa daerah, hanya Kalbar dan khususnya Ketapang yang sudah memulainya,” ungkap Kepala Dinas uKe Halaman 7 kolom 5

A de- A de j ak

Pejuang Indian Sungguh berat perjuangan Raoni Metuktire, ketua Suku Kayapo, dalam melestarikan tanahserta budaya Indian Amazon, Brasil. Demi tanah tumpah darahnya, pria kelahiran 1930 itu melanglang buana menemui sejumlah tokoh terkemuka. Berkat kampanyenya selama bertahun tahun itu, dia kini menjadi simbol perjuangan pelestarian hutan tropis. Tapi, untung saja selalu ada rekan dan penerjemah yang mendampingi. Kalau tidak, bisa dibayangkan betapa susahnya Raoni menjalani sesi jumpa pers seperti yang dilakukan setelah bertemu parlemen Uni Eropa di Strasbourg, Prancis, kemarin (11/12). (AFP/oki)

ABROR RIZKI / RUMGAPRES

OSO DAMPINGI SBY : Presiden SBY, didampingi Ibu Ani, menghadiri acara Hipmi Economic Outlook 2013 di Hotel The Stone, Legian, Denpasar, Bali, Rabu (12/12) pukul 11.00 wita. Tokoh Nasional asal Kalimantan Barat Oesman Sapta beserta anaknya Raja Sapta Oktohari (Ketua Hipmi) juga tampak menemani SBY. Presiden dalam kesempatan ini memberikan pidato kunci yang diberi judul ‘Kebijakan Pemerintah untuk Pengusaha Pemula dan Pengusaha Daerah’.

Hakim Yamanie Diseret ke Polisi

uKe Halaman 7 kolom 1

KPK Cek Fisik Simulator SIM konfrontasi, dia enggan,’’ ungkap Wakil Ketua KY Imam Ansari Saleh kemarin (12/12). Di sisi lain, Kepala Biro Penerangan Masyarakat uKe Halaman 7 kolom 5

Jadikan Gas untuk Kepentingan Nasional JAKARTA – Wakil Ketua Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) Dr. Fanshurullah Asa ST. MT mengatakan pemerintah harus punya komitmen untuk melakukan renegosiasi harga gas bumi. Menurutnya, saat ini harga gas bumi yang diekspor masih sangat rendah sehingga membuat Indonesia banyak kehilangan devisa. Sedangkan harga gas di dalam negeri masih mahal dan pasokannya pun uKe Halaman 7 kolom 1

Edy : Tindakan Kekerasan Tidak Ada SUNGAI RAYA-Sejumlah anak di bawah umur, yakni Ar (16), Ay (15), GR (15), dan Sk (15) mengalami tindakan kekerasan oleh oknum TNI Angkatan Udara Supadio di Komplek TNI AU, Minggu (8/12) malam pukul 20.00. Mereka yang berstatus pelajar SMA di Kabupaten Kubu Raya dan Kota Pontianak itu dituduh mengendarai motor secara ugal-ugalan. Akibatnya para ABG itu mengalami tindakan kekerasan, mulai dari tamparan, tendangan, pemukulan dengan ranting kayu, hingga direndam di dalam kolam selama satu jam lebih. Salah seorang orang tua dari korban merasa tidak terima dan meminta pihak TNI AU untuk mempertanggungjawabkan perbuatan oknum anggotannya. “Kami tidak terima dengan tindakan oknum TNI AU itu, kalaupun mereka salah bukan dengan kekerasan,” kata Hendy orang tua Ay ketika bertandang ke Pontianak Post, Rabu (12/12). Menurut Hendy, setelah mendapat informasi terjadinya tindakan kekerasan yang dialami anak dan ketiga

Dinilai Berbohong saat Sidang MKH JAKARTA – Achmad Yamanie harus membayar mahal perbuatan culasnya yang mengubah vonis hukuman untuk gembong narkoba. Selain dipecat dengan tidak hormat dari posisi hakim agung, dia harus bersiap menjalani proses hukum. Komisi Yudisial (KY) berencana memidanakan Yamanie dengan tuduhan berbohong dalam sidang Majelis Kehormatan Hakim (MKH) pada Selasa (11/12). Saat itu, pria yang sudah 40 tahun menjadi hakim tersebut mengaku tidak membubuhkan coretan tangan dalam putusan sidang peninjauan kembali (PK) kasus narkoba dengan terdakwa Hangky Gunawan. Yamanie juga mengaku tidak tahu proses perubahan vonis itu. ’’Saya cuma menandatangani putusan itu tanpa membaca berapa tahun amar putusan. Yang mengantar salinan itu adalah panitera pengganti Dwi Tomo dan operator (Abdul) Halim. Mereka bilang ini atas perintah ketua majelis (Imron Anwari),’’ kata Yamanie dalam keterangannya sebagai terperiksa. Padahal, hasil penyelidikan KY menguatkan dugaan bahwa Yamanie-lah yang mengganti putusan dari hukuman mati menjadi 15 tahun. Pria 68 tahun itu mencoret hasil rapat majelis dengan tangan sebelum diserahkan kepada petugas. Karena itu, KY meminta Polri proaktif karena keterangan palsu dalam sidang bukan delik aduan. ’’Kami meyakini adanya unsur kebohongan. Ada coretan persis tulisan Yamanie. Ketika hendak kami

Oknum TNI AU Aniaya Anak di Bawah Umur

Biodata Singkat

Nama : Dr. Fanshurullah Asa ST. MT Tanggal Lahir : Palembang 20 Mei 1969 Pendidikan : S3 Fakultas Teknik Universitas Indonesia (tamat) Peserta Terbaik Lemhanas RI angkatan 44 tahun 2010 Jabatan : Wakil Ketua BPH Migas (2011-2015) Dosen Lemhanas RI Wakil Sekretaris KP3EI u MP3EI 2011-2014 Mantan Anggota DPR RI 2004-2009

JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kemarin mengecek fisik simulator surat izin mengemudi (SIM) di Korps Lalu Lintas Mabes Polri. Pengecekan itu untuk memastikan apakah simulator tersebut sesuai dengan spesifikasi dalam dokumen tender yang diteliti KPK. ”Pengecekan tersebut sekaligus untuk melengkapi buktibukti dalam dugaan korupsi pengadaan simulator itu,” kata Juru Bicara KPK Johan Budi S.P. di kantornya kemarin. Setelah pengecekan, lanjut dia, KPK kembali akan memeriksa saksiJohan Budi SP saksi. Pekan ini KPK memeriksa tersangka Irjen Pol Djoko Susilo. Mantan kepala Korlantas tersebut akan diperiksa sebagai saksi untuk tersangka Brigjen Pol Didik Purnomo, mantan wakil kepala Korlantas. ”DS akan diperiksa sebagai saksi tersangka DP,” kata Johan. Djoko Susilo saat ini mendekam di rumah tahanan KPK di instalasi tahanan militer Pomdam Jaya di Guntur, uKe Halaman 7 kolom 5

Grafis mochsin

Ali Akbar-Raidah, Rayakan 19 Tahun Menikah di Tanggal Cantik 11: 37

14:04

17: 46

18:59

04:10

Berbagi Bahagia, Ajang Silaturahmi Handai Tolan Menikah ditanggal cantik 1212-12 (12 Desember 2012) bisa jadi momen paling ditunggu pasangan pengantin. Lain halnya dengan pasangan Ali Akbar – Raidah mereka justru merayakan ulang tahun pernikahannya yang ke-19. Namun adapula sebagian orang menabukan tanggal cantik tahun ini. Deny Hamdani, Pontianak Tenda berukuran lebar berdiri di sebuah rumah jalan K.H Wahid Hasyim, Pontianak.

Online: http://www.pontianakpost.com/ cmyk

Istimewa

Didalamnya, berjejer rapi meja-kursi dibalut kain penghias putih-hijau. Aneka buahan, minuman dan kue ringan tersedia. Meja-meja itu diperuntukan bagi tamu dan handai tolan yang datang. Disinilah Ali Akbar, anggota DPRD Kalbar mengadakan syukuran pernikahnya ke-19. Ciri warnanya sangat khas dengan balutan warna kendaraan politiknya PPP Kalbar. Disisi lain, juga tersedia prasmanan berat (lengkap) aneka ragam hidangan. Menu hidangan aneka makanan berbau “Arab” tertata apik di meja bagian pojok. Ada roti canai, nasi kebuli juga tidak lupa khas daging kambingnya. Hidangan-hidangan tersebut sengaja dipersiapkan bersama potongan tumpeng kecil. Tepat pukul 12:00 Wib, tanggal 12-12-12, acara dimulai.

BAHAGIA : Ali Akbar dan istrinya Raidah saat momentum 19 tahun pernikahannya, tanggal 12-12-12.

*Mempawah, Sambas, Singkawang, Bengkayang Rp 3.000 *Landak, Sanggau, Sintang Rp 4.000 *Ketapang Rp 4.000 *Kapuas Hulu Rp 4.000

uKe Halaman 7 kolom 1

Jawa Pos Group Media


opini

2

Pontianak Post

Kamis 13 Desember 2012

Editorial Arisan PSK oleh Pelajar MASYARAKAT kembali dibuat terhenyak dengan pengakuan pekerja seks komersial (PSK) di eks Lokalisasi Gunung Sampan, Desa Kotakan, Situbondo, kepada Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Situbondo bahwa mereka menjadi objek arisan siswa SMA. Para siswa itu mengadakan arisan. Uangnya dipakai untuk mem-booking PSK dan pemenangnya berhak ’’memakai’’ PSK tersebut. PSK yang diwawancarai KPA Situbondo itu mengaku setiap pekan di-booking oleh kelompok arisan pelajar SMA tersebut. Celakanya, PSK yang menjadi langganan itu sudah positif terkena HIV/AIDS. Tentu saja para pemenang arisan yang mengencani PSK tersebut rawan tertular penyakit yang obatnya belum ada itu. Mudah-mudahan saja para pelajar yang telanjur memenangi arisan menggunakan kondom saat mengencani ’’piala bergilirnya’’ tersebut. Berita tentang arisan PSK yang diadakan para pelajar SMA tersebut membuat para orang tua semakin khawatir. Sebelumnya, mereka khawatir anaknya terlibat tawuran, narkoba, dan seks pranikah. Untuk poin terakhir, paling-paling orang tua khawatir anaknya hamil atau menghamili pacarnya. Kini para orang tua tambah khawatir anaknya tertular virus HIV dari para PSK. Pada 1999 mahasiswa Universitas Islam Indonesia (UII) Iip Wijayanto melakukan penelitian dan menemukan kesimpulan bahwa 97,05 persen mahasiswi Jogjakarta tidak perawan. Saat itu publik begitu heboh dan tidak percaya. Banyak yang menyangsikan validitas penelitian tersebut. Namun, apabila penelitian itu dipublikasikan sekarang, mungkin masyarakat sudah tidak terkejut. Cukup banyak penelitian tentang perilaku seks di kalangan pelajar SMA. Banyak penelitian menyebutkan, sebagian pelajar telah melakukan aktivitas seksual dengan lawan jenis. Para orang tua dan sekolah harus berdiskusi untuk mencari solusi terbaik agar kejadian seperti arisan PSK di Situbondo tidak terulang. Pendidikan dan pemahaman tentang seks harus diberikan agar anak-anak tahu sejak dini risiko perilaku seks bebas. Pentingnya pendidikan seks sudah cukup lama disuarakan. Kenyataannya, belum banyak orang tua yang punya keberanian untuk berdiskusi soal seks dengan anaknya yang menginjak remaja. Padahal, para orang tua adu cepat dengan derasnya arus informasi tentang seks yang beredar di internet yang kebenarannya tidak bisa dipertanggungjawabkan. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) juga belum mampu mengonkretkan kurikulum pendidikan seks di sekolah. Selama ini pendidikan seks baru sebatas wacana. Mungkin pendidikan seks tersebut bisa menjadi bagian dari pendidikan karakter yang saat ini sedang giat disosialisasikan oleh Mendikbud Mohammad Nuh. Penutupan lokalisasi dan razia PSK juga bukan solusi yang tepat. Sebab, pelayanan seksual tidak hanya terjadi di lokalisasi. Di kota-kota besar, begitu mudah ditemukan tempat-tempat yang menyediakan jasa seks. Kedoknya bermacammacam, mulai panti pijat, spa, salon, hingga kafe. Saking banyak dan mudahnya mencari tempat

Menumbuhkan Generasi Berkarakter Kuat Anak-anak sesungguhnya persepsi dari orang dewasa. Mata mereka selalu mengamati. Telinga mereka senantiasa menyimak. Dan pikiran mereka terus mencerna. Mereka adalah peniru. Melihat orang dewasa memperlakukan orang lain penuh kepedulian. Kelak mereka akan memperlakukan orang lain dengan kelemah-lembutan dan cinta yang merawat. Pendidikan sekarang ini terlanjur identik sebagai ramuan eksplosif yang menghancurkan karakter anak akibat bertemunya bad parenting dan bad schooling. Sembilan puluh persen soal ujian nasional berupa hafalan. Sekolah jadi monokultur, hanya berkutat pada kecerdasan mekanis, bukan kecerdasan kreatif, apalagi kearifan. Gejalanya tampak jelas: anak muda Indonesia berkarakter alay yang dangkal, impulsif, mudah putus asa, tidak menyukai tantangan, dan bila tertekan menjadi agresif. Karakter merupakan ciri khas yang melekat pada kepribadian seseorang yang tercermin dalam sikap, perilaku, dan cara mer-

espon stimulus, pengaruh dari luar. Semakin kuat karakter seseorang, semakin rendah tingkat responnya terhadap stimulus. Semakin lemah karakter seseorang, semakin tinggi responnya terhadap stimulus. Karakter berarti apa yang tetap dilakukan orang, walau tidak ada yang sudi memperhitungkan; apa yang membuat orang tetap tegar ketika orang lain tidak ada yang menghargai; apa yang membuat orang tetap bahagia saat orang lain tidak ada yang mendukung; dan apa yang tetap orang percayai saat seseorang melakukan kesalahan. Bagaimana strateginya agar anak-anak bisa bertumbuh dengan karakter kuat? Mereka harus difasilitasi dan didukung sistem persekolahan yang bagus dengan pengajaran bermakna. Pengajaran bermakna ditandai oleh empat sikap para guru yang memperagakan passion for knowledge-learn, share, formulate, dan practice. Para guru yang senantiasa berkeinginan kuat mempelajari pengetahuan baru selalu memperkaya diri dan sesama dengan berbagai penge-

oleh Agus Hariyanti

tahuan, berani memformulasikan konsep dan pemikiran baru, serta mampu mengaitkan pengetahuan yang diajarkan dengan kebutuhan hidup sehari-hari anak. Sekarang ini, pendidikan tingkat dasar hingga menengah praktis terperangkap monokultur. Kurikulum dan pengajarannya nyaris sama. Semua bermuara pada ujian nasional. Faktor pembeda sekolah-sekolah itu hanyalah tinggi-rendahnya perolehan nilai UN (Ujian Negara). Padalah sekolah unggulan yang menghasilkan alumni berkarakter kuat memiliki value (nilai) yang terus dirawat, dijaga dan dihidupi. Value itu melembaga dalam prinsipprinsip etika yang bertanam kuat dalam perilaku seluruh civitas academica. Kejujuran dan integritas sebagai pilar utama karakter manusia Indonesia menjadi barang langka, penting dan mendesak. Sudah terlalu banyak bencana kemanu-

siaan (pembunuhan akrtivitas hak asasi manusia), bencana birokrasi (korupsi), dan bencana korporasi (Lapindo Brantas) bermula dari ketidakjujuran. Integritas mesti dijadikan visi persekolahan agar Indonesia menjadi bangsa berkarakter dan bermartabat. Hormat kepada sesama juga harus dikedepankan sebagai kultur persekolahan. Sekolahsekolah di Indonesia sejujurnya belum peduli terhadap muridnya. Mereka terjebak dalam materialism kurikulum. Guru sekadar agen penjejal pengetahuan dari buku ke pikiran murid mereka. Kepedulian menjadi urgen mengingat pendidikan di Indonesia itu kisah kasih sekaligus nestapa anak dan orang tua. Kasih karena orang tua sampai harus menjual ternak dan pekarangan buat menyekolahkan anak. Nestapa karena sesudah dianiaya sekolah, begitu lulus, anak-anak terlempar ke samudera pengangguran. Kekuatan dan kelemahan suatu bangsa sangat tergantung dari kualitas manusianya. Membenahi bangsa, harus dimulai dari mem-

benahi manusianya. Ketidakpedulian pada manusia, siapapun mereka adalah upaya mengacuhkan nasib bangsa yang akan datang. Banyak sekali contoh, bangsa yang dahulunya kuat, dan akhirnya terpuruk dan terbelakang, akibat kebiadaban orang-orang yang hanya mementingkan diri dan tidak peduli dengan orang lain. Watak-watak seperti itu harus dikikis dan diganti dengan sikap peduli terhadap masa depan generasi. Beriman kepada hari akhir, hakekatnya meyakini bahwa orang-orang mukmin adalah orang yang hidup masa sekarang yang sedang melakukan daya upaya, untuk menentukan nasib generasi masa datang. Inilah manusia mulia yang digambarkan oleh Allah dalam Al-Qur’an Surah Yunus (10): ayat 2. Terakhir, marilah kita senantiasa saling bekerjasama menciptakan good parenting dan good schooling agar anak-anak Indonesia memiliki karakter yang kuat. ** * Penulis, Dosen Fakultas Pertanian Untan.

Melindungi Hak Asasi Masyarakat Adat Komnas HAM menyebutkan telah menerima 700-800 kasus konflik lahan antara perusahaan dan masyarakat lokal. Berdasarkan data Aliansi Masyarakat Adat Nusantara (AMAN), setidaknya pernah terjadi 530 konflik lahan di wilayah masyarakat adat. Sementara Sawit Watch menyebutkan bahwa pihaknya telah menangani 663 kasus sengketa antara perusahaan perkebunan sawit dan masyarakat. Data di atas menunjukkan betapa kebijakan untuk mengadakan perusahaan-perusahaan (sawit dan tambang) dengan laba yang besar sebagai mesin penggerak pembangunan memang belum didukung oleh kebijakan yang berpihak pada masyarakat adat. Perusahaan-perusahaan besar yang ada justru masih melanggar hak asasi masyarakat adat. Pelanggaran itu menimbulkan konflik antara masyarakat

adat dengan perusahaanperusahaan besar. Setiap tahun semakin meningkat dan diperkirakan belum akan berhenti karena belum ada titik temu antara kepentingan masyarakat adat dengan kepentingan perusahaan. Di sisi lain, dengan dukungan penuh Pemerintah, perusahaan-perusahaan besar terus merambah tanah-tanah masyarakat adat. Akibatnya, sengketa selalu terjadi dan kalau diselesaikan, pun tidak pernah tuntas. Dasar Hukum Hak Masyarakat Adat Sejatinya, bahwa secara yuridis hak-hak masyarakat adat dilindungi dalam berbagai dasar hukum. Misalnya, Pasal 18B ayat (2) UUD 1945 hasil amandemen. Pasal tersebut menyatakan: “Negara mengakui dan menghormati kesatuan-kesatuan masyarakat

hukum adat beserta hak-hak tradisionalnya sepanjang masih hidup dan sesuai dengan perkembangan jaman masyarakat dan prinsip negara Kesatuan Republik Indonesia, yang di atur dalam undangundang”. Di sini, peran pemerintah menjadi sangat krusial dalam upaya mempertahankan identitas budaya dan hak ulayat masyarakat adat. Berikutnya Pasal 4 huruf I Tap MPR No. IX/2001 tentang Pembaruan Agraria dan Pengelolaan Sumber Daya Alam yang: Mengakui, menghormati dan melindungi hak-hak masyarakat hukum adat atas sumber daya agraria/sumber daya alam. Di sini peran pemerintah menjadi sangat penting dalam upaya mempertahankan hak-hak atas sumber daya agraria atau sumber daya alam bagi masyarakat adat. Pasal 6 UU No. 39 Tahun 1999 tentang Hak Asasi Ma-

oleh Andika Pasti

nusia menyatakan hal yang sama, yakni (1) Dalam rangka penegakkan HAM, perbedaan dan kebutuhan dalam masyarakat hukum adat harus diperhatikan dan dilindungi oleh hukum, masyarakat dan Pemerintah. (2) Identitas budaya masyarakat hukum adat, termasuk hak atas tanah ulayat dilindungi, selaras dengan perkembangan jaman. Dan masih banyak lagi aturan lainnya yang melindungi. Belum Diakui De Facto Masalahnya, ketika pemerintah berkeinginan untuk menumbuhkan perekonomian yang tinggi melalui model pembangunan dengan ekonomi sebagai tolak ukurnya dan amat mengagungkan pembentukan dan peningkatan modal secara besar-besaran tersebut, masyarakat adat justru makin kehilangan hak atas tanah yang dulunya mereka kuasai. Dalam perluasan lahan sawit saja, data Ditjen Perkebunan Kementerian Pertanian (Kementan) menyebutkan, luas areal lahan kelapa

sawit di Indonesia pada 2011 mencapai 8.908.000 hektare, sementara di 2012 angka sementara mencapai 9.271.000 hektare, padahal target renstra Kementan hanya 8.557.000 hektare. Itu berarti, luas lahan sawit Indonesia saat ini telah meningkat dibanding 2011 dan melebihi target Renstra Kementan http://duniaindustri.com. Boleh jadi Indonesia berbangga karena merupakan produsen kelapa sawit (crude palm oil/CPO) terbesar di dunia. Namun di sisi lain, perluasan yang ekspansif ini jelas berimplikasi pada keberadaan masyarakat adat. Yang paling kentara adalah berkurangnya hak penguasaan atas tanah oleh masyarakat adat. Bidang kehidupan lain, penelitian Longgena Ginting untuk Oxfam-Novib (Agustus, 2011) secara garis besar menyebutkan, bahwa dampak sawit diantaranya adalah penggusuran lahan, hilangnya makanan lokal dan keberagaman komoditas, ketahanan pangan berkurang, terasingkannya budaya lokal, posisi wanita yang lemah, kerusakan sumber penghidupan, tata hidup berubah, persoalan sosial,

kekerasan dan kriminalisasi. Terkait dengan upaya mempertahankan haknya, dalam banyak kasus masyarakat adat juga justru dikriminalkan. Sehingga kalau bisa disimpulkan bahwa cerita perlawanan masyarakat adat terhadap kuasa modal dan penguasa tersebut, terutama ketika dihadapkan pada persoalan penyelesaian secara pidana adalah deretan cerita kegagalan. Sedikit sekali untuk menyatakan kasus yang dibawa ke meja hijau yang berhasil dimenangkan oleh masyarakat adat. Lindungi Hak Masyarakat Adat Kasus-kasus pelanggaran hak masyarakat adat ini sekali lagi memberikan pelajaran bahwa ketika keinginan pemerintah untuk terus melaksanakan pembangunan yang hanya bertumpu pada aspek pertumbuhan ekonomi saja ternyata keliru karena hak milik masyarakat adat akan tanah menjadi hilang. Sebaiknya, agar kedepannya tidak lagi terjadi konflik yang berlarut-larut antara masyarakat adat versus kuasa modal dan penguasa, maka seluruh stakeholder kebijakan (Pemerintah Pusat dan Daerah) perlu memperhatikan aspek perlindungan hak masyarakat adat secara de facto di lapangan untuk dijadi-

kan landasan kebijakan. Harusnya pembangunan (lebih disarankan pembangunan berkelanjutan) sebagaimana pendapat Prof. Dr. FX. Adji Samekto, SH., MH (2008) untuk menjalankan prinsip-prinsip yakni: Pertama; Prinsip keadilan antar generasi (intergenerational equity). Kedua; Prinsip keadilan dalam satu generasi (intragenerational equity). Ketiga; Prinsip pencegahan dini (precautionary). Keempat ; Prinsip perlindungan keragaman hayati (conservation of biological diversity). Kelima; Prinsip internalisasi biaya lingkungan. Bahwa masyarakat adat juga, dalam memenuhi kebutuhan hidupnya memerlukan sumberdaya alam, yang berupa tanah, air dan udara dan sumberdaya alam yang lain yang termasuk ke dalam sumberdaya alam yang terbarukan maupun yang tak terbarukan. Oleh sebab itu diperlukan pengelolaan sumberdaya alam yang baik dan bijaksana. Antara lingkungan dan masyarakat adat saling mempunyai kaitan yang erat. Semoga saja pemerintah berubah dan secara de facto segera melindungi hak-hak asasi masyarakat adat. Mari kita sama-sama berharap. ** * Penulis, Pemerhati budaya, tinggal di Kota Pontianak.

Terbit 7 Kali Seminggu. Izin terbit Menteri Penerangan RI No. 028/SK/Menpen/SIUP/A7. Tanggal 3 Februari 1986. Per­setujuan Peru­bahan Nama No: 95A/Ditjend. PPG/K/1998 Tanggal 11­September 1998. Alamat Redaksi dan Tata Usaha: Jalan Gajah Mada No. 2-4 Pontianak 78121. Kotak Pos 1036. Fax. (0561) 760038/575368. Telepon Redak­si: (0561) 735070.Telepon Iklan/Pema­saran:735071. Hunting (Untuk seluruh bagian) Fax. Iklan 741873/766022. Email: redaksi@pon­tianakpost.com. Penerbit: PT.Akcaya PERTAMA DAN TERUTAMA DI KALIMANTAN BARAT Utama Press Pontianak. Pembina: Eric Samola, SH, Dahlan Iskan. Komisaris Utama: Tabrani Hadi. Direktur: Untung Sukarti. Pemimpin Re­daksi/Penang­gung Jawab: B Salman. Redaktur Pelaksana: Khairul­rahman, Muslim Minhard, Donatus Budiono, Basilius. Sidang Redaksi: Abu Sofian, Surhan Sani, Mela Danisari, Yulfi Asmadi, Andre Januardi, Mursalin, Robert Iskandar, Efprizan. Sekre­taris Redaksi: Silvina. Staf Redaksi: U Ronald, Deny Hamdani, Budianto, Chairunnisya, M Kusdharmadi, Hari Jawa Pos Group Kurniatama, Hendy Irwandi, Pracetak/Artistik: Mochsinin (Koordinator), Grafis: Sigit Prasetyo, Ilustrator: Kessusanto. Fotografer: Timbul Mudjadi, Sando Shafella. Biro Singkawang: Zulkarnaen Fauzi (Jl. Gunung Raya No.15 Telepon (0562) 631912). Biro Sambas: Hari Kurniatama (Jl P Anom Telp (0562) 392683) Biro Sanggau: Sugeng (Jl. Sudirman No. 4 Telp. (0564) 21323). Biro Ketapang: Asri Isnaini, (Jl. Gajahmada No. 172. Telp. (0534) 35514). Kabupaten Pontianak: Hamdan, . Biro Sintang: Sutami. Pema­saran/Sirkulasi: Kiki Fredrik S; Iklan: Dewiyanti.S. Percetakan: Surdi. Devisi Event: Budi Darmawan. Jakarta: Max Yusuf Alkadrie. Harga Lang­ganan per 1 Bulan dalam kota Rp 80.000,- (luar kota tambah ongkos kirim). Tarif iklan: Per mm kolom hitam putih Rp 40.000,- full colour Rp 50.000,- Iklan baris Rp 15.000,- per baris (minimal 2 baris, mak­­si­mal 10 baris) pem­bayaran di muka. Telepon Langganan/Pengaduan: 735071. Iklan: 730251. Perwakilan Jakarta: Jl. Jeruk Purut-Al-Ma’ruf No.4 Pasar Ming­gu, Jakarta Selatan 12560. Telepon: 78840827 Fax. (021) 78840828. Percetakan: PT.Akcaya Pariwara Pontianak. Anggota SPS-SGP ISSN 0215-9767. Isi di luar tanggung jawab percetakan.

Pontianak Post


Pontianak Post

pontianak bisnis Kamis 13 Desember 2012

lokomotif kemajuan ekonomi kalbar

3

Apperindo Bangun 3.000 Rumah Murah di Kalbar

SHANDO SAFELA/PONTIANAK POST

IKAN HIAS: Pedagang ikan hias mengambil ikan mas komet yang akan dibeli di sebuah kios ikan mas di Jalan Imam Bonjol, Pontianak, kemarin. Ikan mas komet dijual dengan harga Rp4000 rupiah perekor. Bisnis ikan hias di Pontianak tak pernah surut karena permintaan dari masyarakat tinggi.

Saham

Masih Berpotensi Rally di Zona Hijau JAKARTA—Rally Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di zona hijau berhasil dipertahankan. Pada penutupan perdagangan kemarin indeks naik 19.610 poin (0.454 persen) ke level 4,337.528 dan LQ45 naik 6.14 poin (0.83 persen) ke level 742.69. Research Analyst PT Panin Sekuritas, Purwoko Sartono, mengatakan IHSG kemarin ditutup menguat didorong oleh sentimen positif dari bursa regional. Menguatnya bursa regional seiring dengan optimisme akan terjadinya kesepakatan pembicaraan anggaran di Amerika Serikat (AS). “Selain itu data investor confidence di Jerman tercatat menguat. Investor confidence Jerman November berhasil melampaui estimasi dan bahkan tertinggi sejak 8 bulan terakhir. Keyakinan investor tumbuh terhadap ekonomi Jerman tahun depan akan lebih baik,” ujarnya, kemarin. Pergerakan indeks regional hari ini juga diyakini masih akan merespon hasil dari meeting The Fed yang selesai tadi malam terkait dengan update proyeksi pertumbuhan ekonomi, inflasi, dan pengangguran AS. “The Fed juga mengkaji kemungkinan

menambah stimulus sebesar USD 40 juta per bulan untuk pembelian surat utang mortgage sebagai ganti program operation twist yang akan berakhir pada akhir bulan ini,” terusnya. Pada hari ini IHSG menurutnya masih berpotensi melanjutkan penguatan. Indeks diperkirakan bergerak di kisaran support pada level 4,305 dan resistance di level 4,370. Saham Pilihan antara lain PTBA, AISA, BBCA, dan CTRP. Frekuensi transaksi perdagangan kemarin mencapai 209.479 kali pada volume 6,982 miliar lembar saham senilai Rp7,041 triliun. Sebanyak 116 saham naik, sisanya 124 saham turun, dan 99 saham stagnan. Transaksi investor asing melakukan pembelian bersih (foreign net buy) senilai Rp117,2 miliar. Bursa di Asia pada penutupan perdagangan kemarin; Indeks Komposit Shanghai naik 8,02 poin (0,39 persen) ke level 2.082,73. Indeks Hang Seng naik 79,41 poin (0,80 persen) ke level 22.503,35. Indeks Nikkei 225 naik 56,14 poin (0,59 persen) ke level 9.581,46. Indeks Straits Times naik 17,58 poin (0,56 persen) ke level 3.135,91. (gen)

PONTIANAK—Asosiasi Pengembang Perumahan Indonesia (Apperindo) Kalimantan Barat akan membangun 3.000 rumah murah untuk masyarakat berpenghasilan rendah di daerah ini. Program itu akan dijalankan tahun depan. “Sebagai langkah awal Apperindo Kalbar, kami bakal siapkan perumahan layak huni dan terjangkau sebanyak 3.000 unit pada 2013,” ujar Tukirin SE MM, ketua DPW Apperindo Kalbar, kemarin. Ia yakin target tersebut dapat terwujud dengan 24 pengurus dan anggota Apperindo Kalbar. “Kalau rata-rata 150 unit tiap anggota, target ini selesai. Ini belum lagi program rahasia kami 1.000 unit di Kubu Raya,” katanya. Ia menegaskan, harga jual unit tersebut bakal sangat terjangkau bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR). Menurutnya, selama ini banyak pengembang enggan membangun rumah layak huni yang terjangkau, karena margin profit yang kecil. “Mereka lebih memilih bangun rumah mewah karena profitnya besar. Karena itu, KementerianPerumahanRakyatberusaha menggalakkan pengembangan rumah sederhana murah dengan menambah nilai labanya, tapi bukan mengurangi harga. Fokus kami di Apperindo sama, kami dukung penuh program pemerintah,” jelasnya. Apperindo hadir di Kalbar

MADE FRANS/PONTIANAK POST

TARGET 2013: Pengurus Apperindo Kalbar saat menggelar kumpa pers, kemarin (12/12).

bukan untuk menciptakan gesekan terhadap sesama pengusaha pengembang, maupun sesama asosiasipengembang,melainkan menjadi saudara, mitra, dan keluarga. “Ini wadah pengembang satukan persepsi, pemikiran, dan tujuan. Apperindo ingin lebih banyak menciptakan pengusaha baru bidang pengembang perumahan,” katanya. Sekjen DPP Apperindo Drs Siswoyo menyatakan, tuna wisma di Indonesia sekitar 13 juta kepala keluarga. Apperindo lahir dari keprihatinan terhadapan kondisi masyarakat Indonesia yang masih banyak belum memiliki rumah, bahkan ada juga yang memiliki rumah tapi tidak memenuhi syarat rumah layak huni dari segi kesehatan, keamanan, kenyamanan, maupun estetika.

“Ini juga yang membuat Kemenpera giat menjalankan program rumah sehat sederhana dengan fasilitas liquiditas pengadaan perumahan atau FLPP, prioritasnya untuk MBR,” ujarnya. Apperindo siap menyediakan 25.000 rumah bagi MBR di Indonesia. “Apperindo Kalbar ini kami targetkan 2.000 unit, tapi sepertinya Pak Tukirin yakin dengan realisasi 3.000 unit, kami dukung penuh,” katanya. Jakius yang didaulat sebagai Dewan Pembina Apperindo Kalbar menyampaikan, tahun ini Kalbar mendapat dana kucuran luar biasa untuk pengembangan perumahan dengan prioritas di daerah perbatasan. Ia ingin Apperindo Kalbar menyatukan persepsi dengan pemprov dalam pengembangan perumahan.

Cucu Subagja, pimpinan BTN Pontianak menyatakan, pihaknya berusaha menerapkan pendekatan berbeda untuk mengurangi NPL dari kredit pemilikan rumah khususnya dari MBR. Kebijakan ini juga mempermudah masyarakat berpenghasilan rendah untuk memiliki rumah. Sudah kami coba bagi masyarakat nelayan di Semarang, saat angsuran Rp300.000 per bulan banyak yang macet, tapi saat angsuran diubah Rp10.000 per hari ternyata lancar,” pungkasnya. Kemarin, pengurus Apperindo Kalimantan Barat dilantik Ketum DPP Apperindo Drs Abdullah Yatim di Hotel Kapuas. Kegiatan dibuka Jakius Sinyor, kepala Dinas Pekerjaan Umum Kalbar mewakili gubernur. (mde/r)

Jadikan Kopi Pontianak Terkenal di Dunia Kanlitbang Lakukan Penelitian Intensif PONTIANAK—Kantor Penelitian dan Pengembangan Provinsi Kalimantan Barat merancang program unggulan penelitian untuk tahun depan. Kanlitbang akan melakukan penelitian secara intensif masalah kopi di Kalimantan Barat yang dikenal dengan sebutan kopi Pontianak sehingga dikenal ke mancanegara. “Tahun 2013 arah penelitian kami pada permasalahan kopi, mulai dari industri hulu hingga industri hilir. Kita ingin menghasilkan penelitian yang sifatnya minimal pra-fisibility study (FS) sehingga bisa

c

m

y

k

dijadikan acuan kita masih bekebijakan pemerlum dikenal seintah daerah,” kata cara luas, ini yang Kepala Kanlitbang akan kita teliti,” Kalbar Agus Mukatanya. ha r s o Thau f i k, Agus menamkemarin (12/12), bahkan, peneliu s a i m e mbu k a tian tersebut diseminar laporan antaranya akan akhir riset swakemencakup studi lola tahun 2012, di lahan hingga renWisma Nusantara cana pembanguPontianak. nan pabrik kopi Menurut Agus, Agus Muharso Thaufik dalam skala besar. kopi kalbar yang “Jika nanti dari lebih dikenal dengan sebutan hasil penelitian ternyata layak kopi pontianak, sebenarnya untuk dikembangkan, maka tidak kalah dari segi cita rasa hasil penelitian itu akan mendengan kopi dari daerah lain- jadi bahan masukan kepada nya yang sudah mendunia pemerintah dan investor unseperti kopi medan atau kopi tuk ditindaklanjuti,” ujarnya. lampung. “Permasalahan Di tempat yang sama, Asisapa yang menyebabkan kopi ten II Pemprov Kalbar Len-

sus Kandri mengharapkan kepada para peneliti dan perekayasa mampu menggali permasalahan pemerintah daerah sesuai dengan prioritas daerah dan kebutuhan SKPD terkait dengan program legislasi daerah dan kebijakan daerah, diantaranya meliputi; kewenangan daerah; pembangunan daerah; investasi daerah; pelayanan publik; keuangan daerah; pengelolaan asset daerah; kelembagaan daerah; ketatalaksanaan daerah; dan kepegawaian daerah. “Hasil-hasil penelitian dan perekayasaan itu nantinya dapat menjadi bahan masukan bagi pemerintah daerah untuk penyusunan kebijakan makro,” kata Lensus. (zan)


Tahukah

Anda?

4

T A S T E

Pontianak Post Kamis 13 Desember 2012

Agar buntut sapi yang sedang direbus cepat empuk, berilah segenggam beras pada air rebusan. Bila beras itu hancur bercampur dengan daging atau buntut sapi, berarti sudah empuk. Atau ambil buah nanas muda, parut lalu ambil airnya. Rendam daging dalam air nanas selama 1 jam.

SALAH satu bagian yang terdapat pada daging sapi menjadi favorit masyarakat Indonesia adalah buntut sapi. Buntut ini memang enak dijadikan masakan, benar-benar lezat. Tidak saja nikmat diolah menjadi sup, tapi buntut ternyata bisa dimasak menjadi aneka olahan yang sedap. Dua diantaranya, buntut bakar dan buntut goreng. Tertarik mencoba? Oleh : Rahmat Sudiro olahan buntut di hotel yang baru dua bulan beroperasi ini. Selain sup buntut dengan kuahnya yang lezat, menu buntut yang bisa dicoba pun beragam, se­ perti buntut goreng dan buntut bakar. Makanan-makanan khas Indonesia tersebut ditampilkan dengan sangat menarik dan menggoda selera. Pengolahannya bermacam-macam, tapi yang For Her cicipi hanya satu saja rasanya, maknyus! Bila sudah selesai mencicipi salah satu menu buntut tadi, disarankan memesan minuman healthy drink untuk dijadikan teman makan yang pas. Campuran buah-buah menyehatkan yang di-juice, mampu mengimbangi rasa makanannya yang berat. Suasana terasa semakin menarik karena menyantap makanan tadi dinikmati di roof top, restoran yang berlokasi di lantai 9 sembari menikmati pemandangan seluruh Pontianak, berikut perbukitan nun jauh disana. Sungguh merupakan sensasi tersendiri bagi pengunjung. Dan kesemuanya itu hanya dapat ditemui di Hotel Transera Pontianak.

M

ungkin, selama ini masyarakat sangat mengenal dengan yang namanya buntut sapi sebagai salah satu olahan makanan. Buntut dengan beragam variasi pengolahannya, termasuk

salah satu masakan khas Indonesia yang populer. Pa­ ling tidak, hal itu terbukti dari banyaknya restoran yang menawarkan hidangan tersebut kepada konsumen mereka. Satu di antaranya adalah di Hotel Transera di Jalan Gajahmada Pontianak. For Her mencicipi tiga jenis

Daging Lokal Lebih Manis Bicara tentang olahan buntut ini, menurut Executive Chef, Enjang haruslah menggunakan buntut yang berasal dari daging yang segar. Dan itupun mereka tak membelinya di pasar tradisional karena keterbatasan bahan. Sehingga mereka langsung memesan ke supplier karena kondisinya jauh lebih segar. “Kalau kami di Transera lebih memilih daging lokal, sebab dagingnya itu lebih manis dan segar. Sari-sari dagingnya itu masih ada,” tutur

pria 43 tahun ini. Walau dagingnya tak sebanyak dan setebal buntut impor, tetapi kandungan lemaknya lebih sedikit.Setelah buntut dibeli, proses selanjutnya adalah membersihkannya. Biasanya, buntut dijual dalam kondisi sudah bersih dari kulit

Chef Enjang

Executive Chef Hotel Transera

luar. Hanya perlu membersihkan sedikit lemak yang berlebih pada buntut, dengan menggunakan pisau. “Cucilah dengan air dingin yang mengalir, kemudian direbus memakai api yang kecil, untuk membuang kotoran di buntut tersebut” kata chef yang pernah melanglang ke Amerika selama 3 tahun ini. Setelah itu buntut kembali dicuci dengan air supaya lebih ternetralisir. “Nyuci dagingnya harus benar-benar sampai bersih,” tambah Enjang. Begitupun saat dimasak, mengingat tekstur dagingnya lebih liat atau keras, sehingga buntut memerlukan waktu yang lebih lama saat dilakukan perebusan. **

Sup buntut lebih identik dengan rasanya yang manis dan kuahnya yang segar. Kelembutan daging buntut menjadi ciri khas sup buntut tetap terjaga dan menjadi andalan mereka. Sup ini dilengkapi dengan emping, dengan irisan jeruk serta sambal. Rasanya sangat segar, cocok bila disantap siang hari. Buntut gorengnya lebih gurih karena dilapisi oleh telur dan disajikan dengan lalapan sehingga menambah selera. Buntut goreng yang disajikan itu terlihat berbeda. Tak seperti buntut goreng biasa, karena oleh chef Enjang dibuat unik karena menggorengnya dengan dilapisi telur. Dihidangkan bersama lalapan. “Saya sengaja menyajikannya dengan lalapan, agar penikmat seolaholah makan ayam goreng yang ada di Lamongan, seperti ayam penyet gitulah. Tapi ini buntut goreng yang istimewa,” katanya, tersenyum. Buntut bakarnya terasa spektakuler sekali karena aromanya yang khas dan rasanya yang tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata. Khusus untuk buntut goreng, makanan yang satu ini merupakan olahan buntut yang menjadi unggulan di Hotel Transera.

Dengan racikan bumbu yang pas, ketiga menu tersebut mampu menggoda selera penyantapnya. Hidangan buntut dengan cita rasa yang kaya akan rempah. (rsd)

MODEL : MEI / FOTOGRAFER : SHANDO SAFELA / DESAIN : SIGIT /LOKASI : HOTEL TRANSERA, JLN GAJAHMADA PTK.

C

m

y

k


Pontianak Post

Kamis 13 Desember 2012

SHOW

SELEBRITAS

5

ACARA TV

RCTI

Ngagak Antu

Pontv, Pukul 21.00 WIB

07.00 07.30 11.00 12.00 15.00 19.00 20.00 21.00

Berqah (Bersame Qur’an Hadist) Pontianak Pagi BBM (Berita Berita Musik) Berite Kite Siang Ngamen di TV Berite Kite Malam Sejam Bersame Bang Midji Ngagak Antu

Starship Troopers

Federasi Manusia melawan serangga Alien. Kalah persenjataan, kalah canggih, dan kalah sistem anatomi, membuat tentara manusia harus berpikir keras untuk mengalahkannya. Sebelum serangga alien itu melenyapkan spesies manusia. (*)

Metro TV

Menelusuri tempat-tempat angker di Pontianak dan sekitarnya. Penuh mistis, mendebarkan dan membuat bulu kuduk Anda bergidik.

08.05 11.30 13.05 19.05

8 Eleven Show Metro Siang Wideshot Suara Anda

20.30 21.30 23.05 23.30

One Fine Day Kick Andy Newsmaker Metro Sports

TV One

MNCTV

07.00 Dahsyat 11.00 Intens 12.30 Menuju Pentas Idola Cilik 15.00 Silet 17.00 Putri Bidadari 18.00 Tukang Bubur Naik Haji 22.30 Asia’s Next Top Model

Global TV Pukul 22.30 WIB

08.00 10.30 12.00 15.30 17.00 20.30 22.00

06.30 09.00 10.00 12.00 13.30 19.00 22.00 22.30

Serial Pilihan Kisah Unggulan Layar Kemilau Lintas Petang Zona Juara Raden Kian Santang Berbagi Cinta

Trans TV 06.30 07.30 08.30 12.00

Insert Pagi New Ranking 1 Sinema Indonesia Pagi Bioskop Indonesia

Bergaun Malam Banjir Pujian

tingkat. Dia dikalungi tu lisan Indonesia dengan pita pu tih. Kali ini dia mengenakan bra ungu dan celana dalam hitam. Saat pemotretan dengan gaun malam, Selena terlihat me- nawan. Kontestan penggemarolahraga basket itu pun langsung mendapat pujian dari fans Indonesia. ’’Wah, penampilan Maria Selana di Miss Universe membahana banget yah,’’ sebut fans berakun @lomolovers. Masih ada sesi seru lainnya. Yaitu, kontestan diminta mengenakan busana nasional. Selena akan mengenakan busana berbentuk burung garuda. Malam puncak pemilihan ratu sejagat baru dilangsungkan 19 Desembermendatangdi Planet Hollywood Resort & Casino, Las Vegas, AS. (rm/jpnn/c5/oki)

14.00 15.45 18.00 19.00 20.00

Trans 7 Pukul 01.45 WIB

Reportase Siang Show Imah Cinta Cenat Cenut III Oh Ternyata Bioskop Indonesia Premiere

Dragonheart: The Beginning

Geoff, bocah yatim piatu, tak sengaja bertemu Drake yang merupakan naga hidup terakhir. Petualangan seru pun dimulai. (*)

ANNE HATHAWAY

MARIA SELENA

MARIA Selena menebar harapan dalam kontes Miss Universe 2012. Setidaknya, dalam berbagai sesi foto, Putri Indonesia 2011 itu terlihat tidak kalah cantik di banding finalis Miss Universe dari negara lain. Sesi pemotretan dan pengambilan gambar di langsungkan di beberapa lokasi ter kenal di Las Vegas. Di antaranya, Pure Night club, Caesars Palace, serta Planet Hollywood Resort and Casino. ’’Lotsss things to do. It’s all good here except the fever,’’ tulis Selena via Twitter. Dalam foto resmi yang dirilis Miss Universe, Selena tampak menge nakan bikini two pieces. Celana yang di kenakannya bermodel boyshorts hitam. Bra yang dipakai juga berwarna hitam berhias motif. Ada pula foto Selena yang diambil di atas gedung ber

Apa Kabar Indonesia Pagi Selera Asal 2 Coffee Break Kabar Siang Ruang Kita Satu Jam Lebih Dekat Menyingkap Tabir Kabar Arena

Kepergok Tanpa Celana Dalam FILM Les Miserables bikin sosok Anne Hathaway jadi perbincangan dunia. Tentu terkait totalitasnya berperan. Seakan belum cukup menebar sensasi, Hathaway bikin berita baru saat ia seperti lupa memakai celana dalam saat menghadiri premiere Les Miserables. Entah sadar atau tidak, Hathaway membiarkan gaun hitam panjang berbelahan tinggi yang membalut tubuhnya tersingkap saat turun dari limousine yang membawanya ke ujung karpet merah di Ziegfeld Theatre, New York. Seperti dilansir Ace Showbiz, area genitalnya begitu jelas terlihat. Sungguh konyol mengingat hampir semua fotografer dan kameraman yang menyambutnya merekam insiden itu. “Aneh ya kalau dia tidak menyadari. Sambil tersenyum, ia berjalan penuh percaya diri di karpet merah. Berpose dengan satu paha terlihat di balik belahan gaunnya,” ungkap sumber. Malam itu, gaya berbusana Hathaway memang banyak mendapat kritikan dari pengamat busana. Mengenakan gaun hitam rancangan Tom Ford, bintang Batman: The Dark Knight Rises itu memadukannya dengan heels ala bondage yang sukses menuai kritikan. Dalam Les Miserables, Hathaway berperan sebagai perempuan yang terpaksa menjadi pelacur hingga sakitsakitan bernama Fantine. Tak hanya memotong rambutnya,

SESI FOTO: Sejumlah foto baru Maria Selena yang ditampilkan di website resmi miss universe. FOTO-FOTO: MISSUNIVERSE.COM

ia juga harus mengurangi berat badannya hingga 11 kilogram demi perannya itu. “Aku benar-benar terobsesi dengan peranku. Ide dari karakter itu adalah harus mendekati kematian,” tuturnya. Dengan rambutnya yang dipotong pendek, istri Adam Shulman itu pun merasa dirinya semakin mirip dengan kakaknya yang gay. “Ketika aku bercermin, aku akhirnya tahu kalau aku mirip sekali dengan kakakku yang gay,” ujarnya. (net)

REUTERS/CARLO ALLEGRI

PREMIERE FILM: Anne Hathaway saat menghadiri premiere film Les Miserables di New York.

YULIA RAHMAN

AMANDA SEYFRIED

Main Film Mirip Kisah Hidupnya

Tertawa Nonton Film Porno

JAKARTA—Satu lagi film layar lebar bakal diproduksi Putra Kusuma Pictures. Mengambil judul Jangan Menangis Sinar, film yang diproduseri Ki Kusumo ini diangkat dari kisah nyata yang terjadi di Polewali Mandar, Sulawesi Barat . Film bergenre drama ini berkisah tentang gadis cilik bernama Sinar. Di usia 6 tahun, Sinar harus berjuang merawat ibunya yang lumpuh sendirian. Di sela-sela sekolahnya, ia harus mencuci dan memasak. Betapapun besar beban yang dipikulnya, namun Sinar iklhas dan tabah. Untuk peran ibunya Sinar, Ki Kusumo menggandeng Yulia Rahman. “Saya melihat karakternya sangat cocok, dalam aktingnya nanti saya yakin Yulia mampu menjiwai peran sebagai seorang ibu,” ujar Ki Kusumo saat menggelar syukuran Jangan Menangis Sinar di Kawasan Jatiasih,

Bekasi, Selasa (11/12) petang. Bagi Yulia, Jangan Menangis Sinar adalah film pertamanya. Menurutnya, peran yang ia dapatkan adalah anugerah. Yulia mengaku tak terbebani karena kisah dalam film tersebut hampir mirip dengan kehidupan yang ia alami. “Beda-beda tipis dengan kehidupanku. Aku berusaha menikmati dan tak ingin mengecewakan orang yang memberiku kepercayaan untuk main di film ini,” jelas Yulia. Apalagi, ia mendapat suport dari orang-orang yang ia cintai. “Yang pertama mama, selain itu yang menguatkan aku kan anakanakku,” pungkasnya. Selain Yulia Rahman, Charly ‘Setia Band’ dan Terry Putri juga ikut membintangi film yang mulai diproduksi akhir tahun ini. (abu/jpnn)

KAPANLAGI

DEMI perannya sebagai bintang porno Linda Lovelace, Amanda Seyfried mati-matian terlibat dalam proses dan persiapan yang tidak biasa. Agar bisa memerankan karakter Lovelace dengan baik, berulang kali, ia pun selalu memutar blue film alias film porno. Bahkan Seyfried sering meniru gaya dan gelagat para bintang film porno saat syuting. Meskipun perilakunya dirasa aneh dan tak wajar, namun ia juga menganggap, perannya di film baru ini sangat lucu. “Mereka begitu lucu. Ini adalah film paling lucu,” katanya. Selama syuting adegan itu, Seyfried pun terlalu banyak tertawa. Apalagi, ketika dia diminta mensimulasikan tindakan seks pada es loly. “Saya tertawa histeris. Saya tidak bisa berhenti tertawa saat itu,” terang bintang film Mamma Mia! dan Red Riding Hood ini. Di kesempatan yang sama, Seyfried juga mengungkap betapa ia mengagumi kesek-

C

M

Y

K

sian Channing Tatum. Bagi dia, lawan mainnya di DearJohn itu memang pantas disebut aktor terseksi tahun ini. “Channing sangat mengagumkan. Ia superstar. Semua orang ingin berhubungan seks dengannya. Ia satusatunya pria yang hanya ingin berhubungan seks dengan istrinya, Jenna. Ia suami yang paling setia,” pujinya. Penilaiannya itu nampaknya bisa dipercaya. Pasalnya di Hollywood, Seyfried memang kadung sudah dikenal playgirl. Meski berwajah kalem, sederet pria keren pernah dia pacari. Yakni Dominic Cooper, Ryan Phillippe, Alexander Skarsgard dan Micah Alberti. (NET) POSE: Amanda Seyfried berpose di hadapan fotografer di karpet merah saat pemutaran perdana film ‘Les Miserables’, di London, 5 Desember lalu. AFP PHOTO/LEON NEAL


INternasional

6

K

Pontianak Post

l

Kamis 13 Desember 2012

Abadikan Barack Obama buat Kadal Purba

WASHINGTON – Nicholas Long rich mempunyai cara sendiri untuk menghormati Presiden Amerika Serikat (AS) Barack Obama. Paleontolog dari Yale University, New Haven, Connecticut, itu mengabadikan nama pemimpin 51 tahun tersebut pada kadal purba yang kini sudah punah. Reptil sepanjang sekitar 30 sentimeter itu pun dinamakan Obamadon gracilis.

’’Saya sudah mempertimbangkan penamaan itu dengan sangat serius. Tapi, jika hasil pemilihan presiden (pilpres) tak seperti ini, mungkin saya akan membatalkan penamaan tersebut,’’ tutur Longrich kepada Boston Globe Senin lalu (10/12) waktu setempat. Andai Obama tidak lagi terpilih, dia akan batal menamai kadal itu sebagai Obamadon. Menurut Longrich, penamaan kadal yang

sudah punah sekitar 65 juta tahun lalu itu merupakan hal yang serius. Apalagi, dia meminjam nama Obama. ’’Seandainya dia kalah dalam pilpres lalu, saya tidak mungkin menamakan Obamadon. Mengabadikan nama orang yang gagal buat nama kadal yang sudah punah adalah sesuatu yang sangat kejam,’’ kelakarnya. Tapi, Longrich menghindari perdebatan

soal penamaan kadal pemakan serangga itu. Dia bersama timnya berharap publik tak mengaitkan Obamadon dengan politik Gedung Putih. ’’Kami melakukan semua ini atas dasar taksonomi. Ini menyenangkan,’’ katanya. Apalagi, bukan baru kali ini ilmuwan AS mengadopsi nama Obama sebagai nama binatang. NBC melaporkan bahwa Obamadon

merupakan makhluk hidup ketiga yang menyandang nama presiden kelahiran Hawaii tersebut. Sebelumnya, ada dua organisme lain yang telah menggunakan nama Obama. Yakni, ikan Etheostoma obama dan tumbuhan lumut Caloplaca obamae. Berbeda dengan Obamadon yang sudah punah, ikan dan lumut itu masih bisa dijumpai saat ini. (bostonglobe/thesideshow/hep/dwi)

Terlibat Skandal Seks, Ketua Parlemen Singapura Mundur

+

+

SINGAPURA – Skanruh pendukungnya di parlemen dal seks memaksa Michael maupun PAP. Palmer mengundurkan diri Kemarin Perdana Menteri (PM) dari jabatannya sebagai Singapura Lee Hsien Loong yang ketua parlemen Singapura. juga menjabat sekjen PAP langKemarin (12/12) politikus sung menerima pengunduran diri 44 tahun tersebut menguPalmer. Dalam pernyataan tertumumkan keputusannya itu lisnya, Lee juga berpesan kepada di hadapan media. Tidak parlemen agar menindaklanjuti hanya meninggalkan kursi skandal itu sesuai prosedur yang ketuaparlemen,diamundur berlaku. Dalam waktu dekat, parlepula dari Partai Aksi Rakyat men akan menggelar sidang untuk (PAP). menunjuk pengganti Palmer. ’’Sayamemutuskanuntuk Wakil PM Teo Chee Hean yang mundur supaya bisa memmendampingi Palmer dalam pertanggungjawabkan kesjumpa pers kemarin meminta alahan fatal yang telah saya maaf kepada warga Singapura atas perbuat,’’ ujar bapak satu skandaltersebut.Terutama,kepada anak itu dalam jumpa pers. seluruh anggota dan simpatisan Dia mengatakan bahwa PAP yang selama ini mendukung SINGAPORE OUT AFP PHOTO/RAJ NADARAJAN keputusannya sudah bulat. Palmer. ’’Kami berjanji akan memDia memilih meninggalkan CINTA TERLARANG: Michael Palmer benahi semua ini dan menjalankan saat konfrensi pers mengumumkan penparlemen dan PAP demi me- gunduran dirinya sebagai ketua parlemen tugas-tugas kami sebagai pelayan nyelamatkan reputasi baik Singapura, kemarin (12/12). masyarakat dengan lebih baik,’’ lembaga dan partai yang tuturnya. telah membesarkan namanya tersebut. MundurnyaPalmerkarenaskandalcintaterlarangitu Palmer juga mengakui perselingkuhan yang dia menambahdaftarpolitisidiSingapurayangberperilaku lakukan dengan salah seorang staf Asosiasi Rakyat menyimpang. Sebelumnya, Kepala Badan Narkotika (PA). ’’Tidak seharusnya saya melakukan semua itu. Kepolisian Singapura Ng Boon Gay juga mundur karena (Perselingkuhan)itumerupakankesalahanyangsangat berhubungan seksual dengan koleganya demi kepentserius,’’ sesal lulusan University College London itu. ingan pekerjaan. Kini kasus itu masih disidangkan. Dia lantas meminta maaf kepada keluarga dan selu- (AFP/AP/hep/dwi)

Korea Utara Sukses Uji Roket Tempatkan Satelit di Orbit SEOUL-PemerintahDPRKKorut berhasil meluncurkan sebuah roket jarak jauh yang diklaim membawa satelit ke orbit. Keberhasilan ini berlawanan dengan dugaan dunia internasional yang meyakini misi ini bakal tertunda karena masalah teknis. Tahap pertama peluncuran sempat gagal, roket yang ditembakkan jatuh di Laut Kuning Byeonsanbando Utara Provinsi Jeolla Korea Selatan. Otoritas Jepang mengatakan roket melewati pulau selatan Okinawa sekitar pukul 10:01 am waktu setempat dan jatuh di perairan Filipina tak lama kemudian. MenurutXinhua,tindakannegeri komunis ini direspon Presiden Korea Selatan Lee Myung-bak dengan mengadakan pertemuan Dewan Keamanan Nasional segera setelah peluncuran, serta melakukan konsultasi dengan mitra mereka AS dan Jepang untuk melacak roket Korut. Atas kegagalan pada peluncuran tersebut, DPRK kemudian melakukan peluncuran kembali roket yang

FOTO-FOTO: REUTERS/SPCA/MICHAEL BRADLEY

Anjing Berlatih Kemudikan Mobil Jangan kaget jika suatu saat Anda melihat ada mobil melintas di jalan dengan seekor hewan di balik kemudi. Kelompok SPCA (Society for the Prevention of Cruelty to Animals) Selandia Baru melatih tiga anjing untuk mengemudikan mobil. Itu bagian dari rangkaian acara buat publikasi program untuk kampanye adopsi anjing yang terlantar. ’’Anda bisa mengajarkan trik-trik baru pada anjing SPCA,’’ ujar jubir kelompok itu. Anjing-anjing tersebut mengemudikan mobil Mini Countryman di area balap di Auckland, Selandia Baru, Senin (10/12). Tiga anjing yang mendapat latihan itu, yakni Monty, Porter, dan Ginny (kiri-kanan).

+

AS Akui Koalisi Oposisi Syria WASHINGTON – Amerika Serikat (AS) akhirnya mengakui dewan oposisi Syria, Koalisi Nasional, sebagai perwakilan dan reperesentasi resmi dari republik di tepi Laut Mediterania tersebut. Selasa waktu setempat (11/12), Presiden AS Barack Obama menegaskan pengakuannya bahwa Koalisi Nasional menjadi satusatunya wakil resmi Syria di mata dunia. ’’Kami telah memutuskan bahwa koalisi oposisi Syria merupakan lembaga inklusif yang mampu mewakili seluruh lapisan masyarakat (Syria). Saat ini, kami menganggap lembaga itu sebagai wakilresmiSyria,’’tegaspemimpin 51 tahun itu dalam wawancara dengan televisi ABC News. Sebelumnya, Washington masih belum mengakui koalisi terbaru oposisi tersebut karena tidak yakin bahwa lembaga itu bebas dari ekstremis atau teroris. Setelah melewati pertimbangan dan penelitian cukup panjang, pemerintahan Obama akhirnya sepakat dengan negara-negara Eropa yang menjadi sekutunya. Menyusul Prancis dan Inggris, AS pun kini mengakui Koalisi Nasional sebagai wakil resmi rakyat Syria. Itu berarti Washington tak lagi mengakui legitimasi Presiden Basharal-Assadsebagaipenguasa di Syria. Sedianya, Menteri Luar Negcmyk

REUTERS/JASON REED

pengumuman AS di forum internasional itu menuai reaksi positif. Negara-negara yang tergabung dalam wadah Friends of Syria lantas merilis pernyataan bersama yang menegaskan lagi dukungan mereka terhadap Koalisi Nasional. Kendati demikian, Obama tetap memisahkan kelompok yang dia curigai sebagai organisasi teroris dari Koalisi Nasional. Dalam keputusannya,presidenketurunan Afrika itu menegaskan bahwa AS tetap tidak mengakuiAl-Nusrasebagaibagian dari koalisi oposisi yang sah.

Washington meyakini organisasi yang berafiliasi dengan Al Qaeda Iraq itu sebagai kelompok teroris. ’’Ada sebagian kecil dari koalisi (oposisi Syria) yang bekerja sama dengan Al Qaeda di Iraq. Kami menganggap organisasi itu, Al-Nusra, sebagai kelompok teroris,’’ terang Obama. Dia pun tidak ingin perjuangan oposisi untuk menggulingkan rezim Assad tercemar ideologi ekstrem Al-Nusra yang selama ini menggunakancarakekerasan untuk mencapai tujuannya. (AP/AFP/hep/dwi) C

m

y

membawa satelit ke orbit pada Rabu ini dan diklaim sukses memasuki orbit. Amerika Serikat dan sekutu utamanya di Asia menuduh Pyongyangmelakukanujicobarudal balistik antar benua terselubung di balikmisipenempatansatelit.Korea Selatan juga menyatakan kepriha-

tinan yang mendalam atas hal itu, sementaraJepangbakalmenembak jatuhrokettersebutjikamengancam wilayahnya. Korut sendiri membantah tuduhan tersebut dan menyatakan roket dan satelit tersebut untuk tujuan ilmiah. (esy/jpnn)

Operasi 6 Jam Sukses, Chavez Jalani Pemulihan

AKUI KOALISI NASIONAL: Presiden AS Barack Obama saat mengunjungi pabrik perakitan mesin The Daimler Detroit Diesel di Redford, Michigan. Obama menegaskan pengakuannya bahwa Koalisi Nasional menjadi satu-satunya wakil resmi Syria di mata dunia.

eri Hillary Clinton bertugas mengumumkan keputusan Washington itu dalam forum konferensi Friends of Syria di Maroko. Tetapi, dia urung bertolak ke Kota Marrakesh, Maroko, untuk menghadiri pertemuan tersebut. ’’Menteri (Clinton) terserang virus perut dan tidak bisa hadir dalam pertemuan itu,’’ ungkap Philippe Reines, jubir Clinton. Sebagai pengganti, Washington menunjuk Wakil Menlu William Burns sebagai ketua delegasi AS menuju Maroko. Kemarin (12/12)

REUTERS/LEE JAE-WON

PELUNCURAN ROKET: Warga Seoul berjalan melintasi televisi yang menayangkan berita peluncuran roket jarak jauh Korut, kemarin (12/12).

k

CARACAS – Masyarakat Venezuela bisa bernapas lega lagi. Pasalnya, Presiden Hugo Chavez dilaporkan berhasil menjalani operasi dengan lancar di Kuba. Kemarin (12/12), Wakil Presiden Nicolas Maduro yang ditunjuk sebagai pemimpin pengganti sementara mengumumkan bahwa saat ini Chavez tengah menjalani pemulihan. ’’Sekali lagi, pemimpin kita menunjukkan kekuatannya. Kami menyampaikan terima kasih kepada seluruh warga Venezuela atas doa dan cintanya sehingga operasi berjalan dengan baik dan lancar,’’ tutur Maduro dalam pidato yang disiarkan televisi Venezuela. Beberapa pejabat pemerintah dan militer tampak mendampingi politikus 50 tahun yang menjabat sebagai wapres sejak Oktober lalu itu. Menurut Maduro, operasi yang dijalani Chavez Selasa lalu (11/12) termasuk kompleks. Karena itu, tokoh yang dikenal anti-Amerika Serikat (AS) tersebut terpaksa berada di atas meja operasi selama lebih dari enam jam. Seusai mengumumkan keberhasilan operasi itu, Maduro mengajak para pendukung Chavez berdoa bersama dan menyanyikan lagu kebangsaan.

REUTERS / DAVID MERCADO / FILES

MASIH SEHAT: Hugo Chavez (kanan) bersama Nicolas Maduro, saat Presiden Venezuela itu masih sehat pada acara Konferensi Rakyat Dunia tentang Perubahan Iklim dan Hak Ibu Pertiwi di Tiquipaya, pinggiran Cochabamba, dua tahun lalu.

’’Kami semua menantikan Anda di sini. Anda harus segera kembali,’’ ujar Maduro kepada Chavez dalam siaran televisi kemarin. Ungkapan salah satu wapres Chavez itu pun langsung direspons, ’’Hidup pemimpin kami!’’ seru massa. Saat ini, Ketua Dewan Nasional Diosdado Cabello dan Menteri Perminyakan Rafael Ramirez mendampingi keluarga sang presiden dalam masa pemulihan di Kuba.

Sejak teridentifikasi terkena kanker pada Juni 2011, Chavez sudah menjalani tiga rangkaian operasi. Selasa lalu, dia menjalani operasi kali keempat. Selama ini, dia selalu menjalani operasi di sebuah rumah sakit di Kota Havana, Kuba. Sabtu lalu (8/12), menjelang bertolak ke Kuba, dia menunjuk Maduro sebagai pengganti jika operasinya gagal. (AP/ RTR/hep/dwi)

+


Pontianak Post

Aneka

Kamis 13 Desember 2012

Oknum TNI AU Aniaya Anak di bawah Umur Sambungan dari halaman 1 kawan anaknya, ia langsung mendatangi Komandan Satuan Polisi Militer TNI AU Lanud Supadio (Dansatpomau) Kapten Pom Edy Cahyadi, untuk memberitahukan perihal tindakan kekerasan yang dilakukan oknum anggotanya. Dari pertemuan tersebut, lanjut Hendy, Komandan POM TNI AU berjanji akan menindaklanjuti laporan tersebut dan akan memberi sanksi tegas kepada pelaku tindakan kekerasan terhadap anak di bawah umur berinisial HS. “Kami meminta kepada Dan POM untuk menempati janji. Karena jika dibiarkan kejadian serupa pasti akan terulang,” pintanya. Sementara itu, salah seorang korban kekerasan Ay menceritakan kronologis kejadian tindakan kekerasan beberapa waktu lalu, menurutnya sebelum kejadian ia dan sejumlah rekan-rekannya hendak nongkrong di salah satu warung yang tidak jauh dari Komplek TNI AU Supadio. “Saya dan kawan-kawan

sebelumnya nyantai di Taman Akcaya, lalu pengen nyantai di kantin dekat Bandar Udara Supadio,” katanya. Sesampainya di kantin tidak jauh dari Komplek TNI AU Supadio, lanjut Ay sebagian kawannya ada yang memesan makanan sebagian lagi pergi hendak mengisi Bensin. Setelah itu kembali ke kantin dan tiba-tiba ada seorang anggota TNI AU datang sambil marah menuduh jika mereka mengendarai motor dengan kecepatan tinggi. “Anggota itu langsung menuduh saya dan kawan-kawan ngebut-ngebut sambil menanyakan mana orangnya,” ceritanya. Karena merasa tuduhan tersebut tidak dilakukan, Ay menambahkan ia dan kawan-kawannya tidak mau mengaku. Akibatnya oknum tersebut semakin marah dan hendak membawa ia dan teman-temannya ke dalam komplek TNI AU. Tidak lama berselang, mobil patroli TNI AU dengan dua orang anggota tiba di lokasi. Pelaku pemukulan pun meminta bantuan untuk membawa ia dan rekannya ke dalam komplek.

Namun sebelum dibawa, Ay setelah mengalami tindakan kekerasan, seperti tamparan, tendangan. Hingga akhirnya ketika berada di Kompleks tepatnya di POS TNI AU ia dan rekannnya dipaksa masuk ke dalam kolam. Selama berada di kolam itu, ia dan rekanrekannya disuruh menyelam , berenang hingga lebih dari satu jam. “Kita juga dimarah dengan kata-kata yang tidak wajar keluar dari seorang aparat,” ungkapnya. Meski sudah mengalami tindakan kekerasan, penyiksaan, Ay menuturkan setelah disiksa dan disuruh pulang. Ia dan rekan-rekannya masih diberi dua pilihan, yakni motor dikempeskan dan didorong sambil jongkok atau dilaporkan ke kepolisian. “Dari kantin ke Pos itu kami disuruh mendorong motor sambil jongkok,” tuturnya sambil memperagakan bagaimana tindakan kekerasan yang dialaminya. Komandan Satuan Polisi Militer Lanud Supadio, Kapten POM Edy Cahyadi menepis jika anggotanya telah melakukan tindakan kekerasan terhadap anak di

bawah umur beberapa waktu lalu. Menurutnya saat kejadian, anggotanya hanya mendorong kepala seorang anak yang menggunakan helm dengan pelan lantaran tidak mau mengaku, dan menendang secara pelan anak-anak yang menggelar balapan di kawasan Lanud Supadio untuk di bawa ke pos penjagaan. “Tindakan kekerasan itu tidak ada, dan sebenarnya masalah ini sudah kami selesaikan secara musyawarah,” katanya. Untuk empat anak yang dimasukan ke dalam kolam, Edy menjelaskan pada dasarnya hal tersebut merupakan tindakan spontanitas yang dilakukan anggota untuk memberikan pembinaan terhadap anak-anak yang telah mengendarai sepeda motor dengan kecepatan tinggi dengan tujuan agar tidak kembali mengulangi kesalahan. “Yang jelas, jika memang anggota kami benar melakukan tindakan kekerasan tentu akan ditindak, mulai dari teguran hingga tindakan displin,” tegasnya saat dikonfirmasi kemarin malam. (adg)

Jadikan Gas untuk Kepentingan Nasional Sambungan dari halaman 1 belum sepenuhnya mampu memenuhi kebutuhan pasar domestik. “Banyak pihak memermasalahkan produksi minyak mentah Indonesia turun 20-30 ribu barel perhari. Namun, hampir tidak ada orang memermasalahkan gas bumi yang diekspor hampir mencapai Rp800 ribu boe perhari dengan harga hanya 55 persen harga BBM,” kata Fanshurullah Asa. Mantan Anggota Komisi IX DPR RI itu menyatakan ekspor gas bumi menyebabkan Indonesia memanfaatkan energi mahal. Dijelaskan, berdasarkan data tahun 2011 jumlah volume BBM subsidi sebesar 41,7 kiloliter atau setara 719 ribu barel perhari. Sedangkan produksi gas bumi 2011 adalah 8.430 mmscfd atau setara dengan BBM 1.500 ribu boe perhari. “Sebanyak 53 persen dieskpor atau setara dengan BBM 795 ribu boe perhari. Dengan demikian dalam satu tahun negara kehilangan devisa sebesar 795.999 boe x 365 x 45 persen x 1.4 USD x 111x Rp9.000 = Rp183 triliun,” katanya. Pria yang karib disapa Ifan itu menjelaskan setiap satu liter gas bumi yang diekspor sebagai gantinya dibutuhkan 1 liter BBM impor. Harga gas bumi adalah 55 persen dari harga satu liter BBM. “Sehingga untuk membeli satu liter BBM negara kehilangan devisa sebesar 45 persen harga 1 liter BBM,” kata pria kelahiran 20 Mei 1969 itu. Ifan mengatakan sangat ironi jika masyarakat Indonesia harus dibebani dengan energi mahal

atau BBM sedangkan kekayaan energi yang murah yakni gas bumi, malah dinikmati oleh masyarakat di negara-negara sahabat yang mengimpor gas bumi Indonesia. “Ke depan ekspor gas harus dihindari atau dikurangi. Apalagi UU Migas nomor 22 tahun 2001 pasal 8 yang berbunyi mengamanatkan pemerintah harus memerioritaskan pemanfaatan gas bumi untuk kebutuhan dalam negeri,” ujar mantan Staf Khusus Menteri Koordinator Perekonomian itu. Dia juga menjelaskan, saat ini harga pasar ekspor gas bumi adalah US$ 18,33/mmbtu. Dengan kondisi ini, lanjut Ifan, pasar domestik belum mampu menerima harga gas ekspor tersebut. Karenanya, agar perusahaan pengekspor gas ketika gasnya dialihkan ke pasar domestik tidak dirugikan, maka pemerintah wajib memberikan subsidi untuk pasar domestik. “Di banyak negara, baik pengekspor maupun pengimpor gas bumi telah menerapkan subsidi untuk gas bumi ini. Namun, hanya Indonesia yang tidak menerapkannya,” imbuhnya. Karenanya, kata Ifan, renegosiasi harus dilakukan terhadap harga gas bumi. “Akan lebih baik apabila harga gas yang dipasok di dalam negeri lebih murah atau paling tidak sama dengan harga gas yang diekspor ke luar,” kata Ifan, yang pernah menjadi peserta terbaik PPRA 44 Lemhannas RI tahun 2010 ini. Ia mengatakan renegosiasi kontrak gas diperlukan supaya harga-harga gas yang sudah disepakati sebelumnya, tidak membuat gas lebih banyak diekspor keluar. Ifan mengin-

gatkan, jangan sampai kebutuhan domestik tidak terpenuhi di tengah pemerintah menggalakkan konversi BBM ke bahan bakar gas. Kalau kebutuhan dalam negeri terpenuhi, maka akan berdampak pada perekonomian Indonesia yang akan terus tumbuh dengan baik. Multiplier effect juga akan dirasakan. Selain itu, industri dalam negeri juga dapat meningkatkan daya saingnya di pasaran dunia. Sebaliknya, kalau kekurangan pasokan gas maka industri akan sulit merealisasikan produksi. Akibatnya, perekonomian pun jadi sulit berkembang. Menurut doktor dari Fakultas Teknik Universitas Indonesia ini produksi gas di dalam negeri harus diutamakan untuk memenuhi kebutuhan di negeri sendiri. Selama ini kebanyakan produksi gas domestik diekspor ke berbagai negara industri karena disparitas harga yang begitu tajam. “Gas yang murah kita ekspor, lalu minyak yang mahal kita impor, dimana harga minyak sekitar dua kali harga gas perliter dan negara mengimpor minyak sekitar 750 ribu barel perhari,” katanya prihatin. Jadi, Ifan mengimbau jangan lagi ada mahasiswa, OKP, BEM , LSM dan lain-lain yang masih berfikir dan berwacana bahwa Indonesia adalah negara kaya minyak. Menurutnya, itu salah total. “Kalau ada pengamat perminyakan yang memberi angin surga seperti itu sangatlah menyesatkan generasi muda. Kita sekarang sudah importir minyak dan bukan lagi anggota OPEC. Produksi minyak kita akan habis

sekitar sepuluh tahun mendatang,” ujar Ifan. Dia menegaskan, Indonesia tidak ada pilihan dalam energi, kecuali pindah segera menggunakan gas atau batubara serta energi baru terbarukan terutama geothermal. “Semua ini untuk menyelamatkan nasib NKRI dan anak bangsa ini ke depan,” katanya. Ifan juga menerangkan, pembangunan infrastruktur gas bumi harus diperbanyak dan direalisasikan. Dikatakan, infrastruktur gas bumi akan meningkatkan substitusi BBM. Dijelaskan dalam kurun waktu lima hingga enam tahun ke depan, ada beberapa rencana pembangunan infrastruktur gas bumi. Seperti, pipa gas Natuna ke Bekasi Jawa Barat, pipa Gas Kaltim ke Surabaya, Pipa Gas Bekasi-Cirebon, Cirebon-Semarang, LNG Train ke-3 di Tangguh, 3LNG receiving terminal di Sumatera Utara, Bekasi dan Jawa Timur, 120 MS (Mother Station) pembuatan CNG, 960 SPBG (Stasiun Pengisian Bahan Bakar Gas) atau disebut Daughter Station. Pembangunan infrastruktur gas bumi dipercepat akan membutuhkan investasi sampai dengan 2017 sekitar Rp77,94 triliun dan dapat mensubstitusi BBM sekitar 6,15 juta kl pada 2015, dan 21,21 juta kl pada 2016 serta 29,87 juta kl pada 2017. Ia menjelaskan, berdasarkan penelitian akademik dengan insvestasi kumulatif infrastruktur Rp77,94 triliun dan substitusi sebesar 19,63 juta KL, pada 2017 dapat meningkatkan PDB sebesar 3 persen, mengurangi tingkat pengangguran 13 persen untuk harga minyak mentah US$ 100 perbarel. (ody)

Berbagi Bahagia, Ajang Silaturahmi Handai Tolan Sambungan dari halaman 1 ”Hampir 20 tahun kami menjalani bahtera rumah tangga, saya benar-benar merasakan kebahagiaan luar biasa sekali,” kata Ali Akbar, saat sambutan dihadapan para tamu. Menurut dia, perayaan ini tidak direncanakan sebelumnya. Maka dari itu, undangan juga tidak disebar resmi, lewat surat undangan. Pemberitahuan hanya dilakukan melalui telepon dan pemberitahuan dari mulut ke mulut saja. ”Karena, saya hanya ingin kawan-kawan datang bersilaturahmi. Itu saja yang penting,” ujar mantan anggota DPRD Kota Pontianak ini. Katanya kembali momen 19 tahun pernikahannya, hanyalah sebagai pengingat usia. Umurnya dan pasangannya yang tidak muda lagi dalam menjalani rumah tangga harus membuatnya lebih matang berpikir kedepan. Saat keluarga, tetangga, kawan sebagian legislatif—eksekutif, pengusaha dan wartawan media televisi dan cetak hadir, itu adalah kebahagiaan tersendiri. ”Saya bahagia sekali. Kebetulan juga tamu lainnya seperti Uray Faisal Hamid (Sesepuh PPP), Ketua DPRD Kalbar Minseh, H, Hamid M,Eng, Rino KDI, Alex SanderChef Kapuas Group ikut hadir,” ungkap dia seusai memotong tumpeng tepat pada pukul 12:00 Wib. Ali menambahkan merayakan 19 tahun pernikahan sekaligus menjadi ajang cerminan diri untuk melangkah lebih baik kedepan. Apalagi dari pernikahannya, Allah SWT memberikan karunia empat (4) anak yang luar biasa. “Alhamdulillah semuanya

sehat dan berkumpul disini,” ujarnya lagi. Meskipun 12-12-12 sebagai tanggal cantik, ternyata pasangan calon pengantin baru malah menabukan untuk mengikat janji sehidup semati. Alasannya mudah, selain sebagai hari kerja juga sebagian mengkeramatkan menikah di bulan Muharram cukup tabu. Bahkan dalam penanggalan Jawa menikah di bulan Suro (Muharram) dianggap bukan bulan pas. ”Kami tundalah tahun depan saja,” kata Randi (27) yang sebelumnya berniat menikah ditanggal cantik ini. Randi mengatakan orang tuanya melarang, setelah berkonsultasi panjang lebar untuk menikah di tanggal 12-12-12. ”Daripada nantinya rumah tangga terjadi apa-apa. Ya lebih baik ditunda saja,” ujarnya menirukan perkataan orang tuanya. Angka tanggal, bulan, dan tahun yang sama atau berurutan memang selalu ramai dengan sesuatu perayaan. Dulu banyak momen special terjadi pada 10 Oktober 2010 (10-10-10). Di berita Jakarta sempat dibuat macet karena seantero gedung atau hotel digunakan acara resepsi pernikahan. Begitu juga pada 11 November 2011 (11-11-11). Tahun ini, angka 12-12-12 sebenarnya termasuk “cantik”. Bahkan, ini kali terakhir pasangan bisa mencatatkan tanggal pernikahannya dengan angka yang sama. Sebab, tahun depan tidak mungkin ada 13-13-13. Namun, respons pasangan yang akan menikah malahan sepi. Sementara di laman-laman situs internet mengambarkan bagaimana bumi akan tamat. Itu

berdasarkan ramalan kalender bangsa Maya yang meramalkan periode 1992-2012 bumi akan dimurnikan. Selanjutnya peradaban manusia sekarang ini akan berakhir dan mulai memasuki peradaban baru. Orang Maya percaya bahwa semua benda angkasa pada galaksi setelah selesai mengalami reaksi dari sinar galaksi dalam siklus besar ini, akan terjadi perubahan secara total, orang Maya menyebutnya, penyelarasan galaksi (Galatic Synchronization). Siklus besar ini dibagi menjadi 13 tahap, setiap tahap evolusi pun mempunyai catatan yang sangat mendetail. Arguelles dalam bukunya itu menggunakan banyak sekali diagram-diagram untuk menceritakan kondisi evolusi pada setiap tahap. Kemudian setiap tahap itu dibagi lagi menjadi 20 masa evolusi. Setiap masa itu akan memakan waktu 20 tahun lamanya. Dari masa 20 tahun antara tahun 1992-2012 itu, bumi sudah telah memasuki tahap terakhir dari fase Siklus Besar, bangsa Maya menganggap ini adalah periode penting sebelum masa pra-Galatic Synchronization, mereka menamakannya: The Earth Generetion Priod (Periode Regenerasi Bumi). Selama periode ini bumi akan mencapai pemurnian total. Setelah itu, bumi kita akan meninggalkan jangkauan sinar galaksi dan memasuki tahap baru: penyelarasan galaksi. Pada 31 Desember 2012 akan menjadi hari berakhirnya peradaban umat manusia kali ini, dalam perhitungan kalender

7

DPR Kirim Surat Protes ke Malaysia JAKARTA - Ketua DPR Marzuki Alie, mengatakan DPR akan segera mengirim surat protes kepada Pemerintah Malaysia terkait penghinaan mantan Menteri Penerangan Malaysia Zainudin Maidin kepada Presiden RI ketiga BJ Habibie. “Hari ini diteken. Saya belum baca. Kalau selesai saya kirim,” kata Marzuki Alie, kepada wartawan, di gedung parlemen, di Jakarta, Rabu (12/12). “Dalam konteks bernegara, kemarin kan DPR akan memberikan protes. Sebagai dukungan antar negara (penghinaan) itu juga tidak harus terjadi. Harusnya saling menghargai,” timpal Marzuki. Seperti diketahui Presiden RI ketiga, BJ Habibie dihina

sia Soeharto. Hal tersebut sama dengan apa yang dilakukan Anwar terhadap pemerintah Mahathir Mohammad. Nah, puncak penghinaan itu sepertinya berada di akhir tulisan. “Pada hakikatnya mereka berdua tidak lebih daripada The Dog Of Imperialism,” tulisnya. Marzuki juga mendukung pernyataan Habibie yang memberikan tanggapan atas penghinaan tersebut seperti dilansir dalam facebook Habibie Center. “Habibie kan bilang berarti kita itu orang hebat. Orang memikirkan kita, tapi di kita tidak memikirkan mereka. Di balik itu kadang kala ada ketakutan dengan kita. Sehingga kehebatan kita yang dikhawatirkan,” kata Marzuki.(boy/jpnn)

Ketapang Sambut Baik Sambungan dari halaman 1 Pertanian dan Peternakan Kabupaten Ketapang, Syamsu Akhyar, kemarin (12/12). Pengembangan food estate ini akan dilakukan di lima Kabupaten di Kalbar yang seluruhnya berjumlah 100 ribu hektar lebih. Kabupaten Ketapang sendiri menyediakan lahan 37 ribu hektar lahan. Sampai saat ini, 6.400 hektar lahan sawah sudah siap untuk ditanami. Namun yang akan dilakukan penanaman perdana seluas 3.000 hektar. Mengenai kesiapannya terhadap penanaman perdana di lahan 3.000 hektar yang terdapat di Kecamatan Matan Hilir Selatan, Syamsu mengaku Kabupaten Ketapang sudah siap untuk penanaman perdana food estate ini. “Kita sudah siap dan tinggal menanam saja,” lanjutnya. Pengembangan food estate ini akan menggunakan pola kemitraan dengan Badan Usaha Milik Negara. Dengan demikian, antara pemerintah dan swasta bisa saling bersinergi untuk mengembangkan dan khususnya memperkuat di sektor pangan ini. “Pola kemitraan ini sangat bagus

dan tidak ada yang dirugikan,” ujar Syamsu. Untuk mendukung program ini, pihaknya juga akan menerjunkan penyuluh pertanian untuk membantu pemberikan bimbingan dan penyuluhan kepada petani. Pengembangan food estate ini juga sesuai dengan visi dan misi Bupati Ketapang, Henrikus yang ingin meningkatkan kesejahteraan petani di Ketapang. Ada beberapa perusahaan BUMN yang akan membawahi langsung pengembangan food estate ini. Antara lain PT Sang Hyang Sri. Selain itu juga masih ada beberapa lagi perusahaan yang siap bergabung dalam pengembangan kawasan pertanian skala besar ini. “Untuk pupuk akan disuplay dari Pusri dan hasilnya akan dibeli oleh Bulog,” jelasnya. Direktur Produksi PT Sang Hyang Sri, Nizwar Syafa’at, beberapa waktu lalu mengatakan, pihaknya akan mencetak sawah 3.000 hektare di Kecamatan Matan Hilir, Kabupaten Ketapang. “Dananya sudah tersedia dari BUMN peduli. Sekarang sedang digarap,” katanya beberapa waktu yang lalu.

Untuk sistem pengelolaan, Nizwar menjelaskan, petani yang mengelola, lembaga yang tergabung dalam BUMN peduli menyiapkan sarana pendukungnya. “Kita akan kembangkan suatu model pertanian modern. Sistemnya mekanisasi dan berbasis korporasi. Tetapi petani tetap sebagai pemilik lahannya,” ujar Nizwar. Selain percetakan sawah, pihaknya juga akan membangun infrastruktur untuk pengembangan lahan itu. Seperti jalan usaha tani dan irigasi. Setelah itu diadakan investasi seperti pengolahan beras. “Kita mengorganisasi petani supaya mereka mendapatkan sarana produksi tepat waktu. Menjual tidak juga kesulitan,” ujarnya. Selain PT Sang Hyang Sri, BUMN lain yang terlibat adalah PT Hutama Karya dan PT Indra Karya. PT Hutama Karya selaku kontraktor dan PT Indra Karya konsultannya. Sedangkan PT Sang Hyang Sri sebagai pemanfaat dan bisnis dari produk yang dihasilkan. Kemudian menyiapkan sarana produksi tepat waktu, sekaligus membantu penjualan. (afi)

KD Melahirkan Maju 11 Hari Sambungan dari halaman 1 BlackBerry, dia terus memutar video tersebut. ’’Kellen itu seorang pejuang dari Irlandia,’’ ujarnya. Pengusaha asal Timor Leste tersebut mengatakan sebulan lalu menyiapkan nama tersebut bersama KD. Jika Kellen berarti pejuang, Alexander diambil dari nama raja besar Makedonia. Dari nama itu, dia berharap, anaknya bisa tumbuh jadi laki-laki yang tangguh. Selain berburu tanggal cantik, Raul menjelaskan alasannya memilih untuk segera

bisa menggendong putranya. Dia khawatir, estimasi dokter yang menyebut bahwa anaknya lahir pada 23 atau 24 Desember malah membuat persiapan tidak maksimal. Libur Natal dan tahun baru dikhawatirkan membuat berbagai pihak repot. Meski KD tidak bisa mendampingi untuk bertemu wartawan, Raul tidak lupa memuji istrinya. Keteguhan hati KD membuat dia lebih tenang daripada saat kelahiran Amora, anak pertamanya dengan penyanyi itu. ’’Dulu dagdigdug. Karena sudah pernah, sekarang saya jadi lebih

tenang,’’ ungkapnya. Karena itu, Raul langsung melompat girang begitu operasi berhasil dilakukan dan dokter menyatakan bahwa sang ibu dan anaknya sehat. Dia menyatakan sangat puas. Sebab, dengan kelahiran Kellen, lengkap sudah keturunannya. Dari KD, dia mendapat anak perempuan dan laki-laki. ’’Saya pernah mimpi didatangi seseorang yang bilang, ’Kamu akan dapat anak laki-laki untuk jagain anak perempuan.’ Setelah Yanti hamil, dicek, ternyata benar,’’ paparnya. (dim/c12/any)

Hakim Yamanie Diseret ke Polisi Sambungan dari halaman 1

Maya. Sesudah itu, umat manusia akan memasuki peradaban baru total yang tidak ada hubungannya sama sekali dengan peradaban sekarang. Pada hari itu, tepatnya musim dingin tiba, matahari akan bergabung lagi dengan titik silang yang terbentuk akibat ekliptika (jalan matahari) dengan ekuator secara total. Saat itulah, matahari tepat berada di tengah-tengah sela sistem galaksi, atau dengan kata lain galaksi terletak di atas bumi, bagaikan membuka sebuah “Pintu Langit” saja bagi umat manusia. Sementara para peneliti astronomi Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional memperkirakan akan terjadi puncak badai matahari pada 20 Desember 2012. Penelitian ini mengingatkan akan adanya kabar akhir dunia seperti yang diramalkan dalam kalender bangsa Maya. Memang telah diungkapkan beberapa kali soal kiamat versi bangsa Maya akan terjadi kejadian besar pada tahun 2012. Namun seperti apakah yang terjadi sebenarnya. Kalender suci bangsa Maya atau Tzolkin bisa disebut gerbang pemikiran suatu peradaban sangat maju dalam dunia Barat sebelum kedatangan bangsa-bangsa Eropa. Banyak orang percaya, kalender berusia 2.000 tahun itu lebih akurat dibandingkan kalender Gregorian yang digunakan sejak tahun 1582. Para ahli meyakini, astronomi Maya Kuno adalah pencapaian intelektual yang menakjubkan, setara dengan geometri Mesir Kuno dan filosofi Yunani. (*)

mantan Menteri Penerangan Malaysia Zainudin Maidin. Dalam tulisannya yang dimuat di surat kabar Utusan Malaysia Zainudin menyebut bahwa Habibie adalah pengkhianat bangsa. Salah satu kesalahan Habibie menurut Zainudin adalah telah melepas Timor Timur dari Wilayah Indonesia pada 1999 silam. “Beliau mengakhiri jawatan dalam kehinaan setelah menjadi presiden sejak 20 Oktober 1999,” tulis Zainudin. Dalam tulisan berjudul ‘Persamaan BJ Habibie dengan Anwar Ibrahim’, Zainudin memang mengkritik keduanya. Zainudin menuduh Habibie menjadi gunting dalam lipatan dalam pemerintahan Presiden Indone-

Mabes Polri Brigjen Boy Rafli Amar menjelaskan, saat ini pihaknya terus berkoordinasi dengan MA dan KY. ’’Dugaan pidana itu terjadi di MA, sehingga harus berkoordinasi dulu dengan pihak terkait,’’ ujarnya di Mabes Polri kemarin. Surat KY ke Bareskrim Polri dikirim tiga minggu lalu. Tapi, Polri menilai surat KY itu hanyalah informasi awal. ’’Kami masih menunggu bukti lanjutan dan koordinasi lebih jauh,’’ kata mantan anggota satgas bom Polri tersebut. Apakah status Yamanie sebagai mantan hakim agung membuat Polri canggung? Boy membantah. ’’Prinsipnya, semua sama di mata hukum. Tapi, tentu harus prosedural,’’ tegasnya. Boy juga mempersilakan KY jika hendak berkomunikasi langsung dengan penyidik. ’’Itu lebih baik, jadi lebih efektif,’’ kata jenderal bintang satu asal Sumatera Barat itu. Yamanie merupakan hakim agung pertama yang dipecat di Indonesia. Dia dianggap melanggar putusan bersama MA-KY tentang pedoman perilaku hakim. Kasus tersebut bermula saat Hangky,

pemilik pabrik ekstasi, divonis Pengadilan Negeri (PN) Surabaya dengan hukuman 17 tahun penjara. Tapi, Pengadilan Tinggi (PT) Surabaya menambah vonis itu jadi 18 tahun penjara. Bahkan, di tingkat kasasi, MA mengubah hukuman Hangky menjadi hukuman mati. Nah, dalam sidang PK dengan majelis hakim Imron Anwari, Hakim Nyak Pha, dan Yamanie, hukuman Hangky dikorting menjadi 15 tahun. Tapi, vonis itu diganti Yamanie menjadi 12 tahun dengan alasan kelalaian. Terkait dengan kasus tersebut, MA menyatakan hakim agung Imron Anwari tidak terlibat dalam pemalsuan putusan Hangky. Berdasar pemeriksaan internal MA serta fakta-fakta dalam sidang Majelis Kehormatan Hakim (MKH), Imron dinilai tidak terlibat. ’’Kami (MA) tidak menemukan adanya pelanggaran kode etik yang dilakukan Pak Imron,’’ ujar Ketua MA Hatta Ali di Jakarta kemarin. Penegasan Hatta tersebut membantah pengakuan Yamanie dalam sidang MKH lalu. Saat itu, Yamanie menyatakan, tindakannya mengubah vonis dilakukan atas perintah ketua majelis hakim

dalam perkara Hangky, yakni Imron Anwari. Bahkan, mantan ketua Pengadilan Negeri Sidoarjo itu mengklaim tindakannya sudah disetujui anggota majelis hakim lainnya, Nyak Pa. MA menilai Yamanie bertindak sendiri. Dia berkongkalikong dengan juru ketik MA Abdul Halim. Karena itu, MA tidak akan menginvestigasi Imron lebih lanjut. Meski demikian, MA mempersilakan KY memeriksa ulang Imron dan Nyak Pa untuk mendalami pengakuan Yamanie. ’’Kalau KY mau periksa atau menemukan adanya pelanggaran (kode etik dan pedoman perilaku hakim), silakan,’’ kata Hatta. Juru Bicara MA Djoko Sarwoko juga menegaskan bahwa Imron tidak terlibat. MA hanya akan memecat pegawai yang bertugas melakukan minutasi (mengetik ulang) putusan majelis hakim PK kasus Hangky. Pegawai bernama Abdul Halim itu telah diperiksa Badan Pengawasan MA dan dinyatakan bersalah. ’’Saya dengar rekomendasi (badan pengawasan) juga diberhentikan, tapi belum sekarang. Mungkin nunggu (selesai proses) MKH,’’ ujar Djoko. (dim/rdl/c5/ca)

KPK Cek Fisik Simulator SIM Sambungan dari halaman 1 Jakarta Selatan. Adapun Didik Purnomo untuk sementara menghirup udara bebas karena masa penahanannya habis saat penyidikan masih dilakukan Badan Reserse dan

Kriminal Mabes Polri. Penyidik KPK kemarin memeriksa AKBP Teddy Rusmawan, mantan ketua panitia pengadaan simulator. Diperiksa sebagai saksi lebih dari delapan jam, Teddy menjelaskan dugaan aliran dana ke kas pri-

mer koperasi polisi atau Primkoppol. ”Saya klarifikasi pada KPK terkait Rp 15 miliar yang ada di Primkoppol,” kata Teddy seusai diperiksa kemarin. Dia tidak memerinci keterangan yang disampaikannya kepada penyidik.(sof/c2/oki)


Pontianak Post

8

65 Tahun Hermawan Kartajaya

selebritas

Kenangan Piala Citra

+

Kamis 13 Desember 2012

Prisia Nasution tidak akan melupakan kenangan saat dinobatkan sebagai Aktris Terbaik Festival Film Indonesia (FFI) 2011. Perempuan ayu yang akrab dipanggil Pia itu memenangi kategori bergengsi berkat perannya sebagai Srintil dalam film Sang Penari. ”Sang Penari itu film pertamaku dan langsung dapat penghargaan Aktris Terbaik FFI,’’ katanya. Saking bahagianya, Pia terus-terusan memandangi piala yang diraihnya malam itu. Dia bahkan merasa bak anak kecil karena tidak mau melepas piala sampai di rumah. ”Seneng banget dapat piala. Padahal, waktu itu awalnya saya nggak mau berangkat ke acara tersebut,’’ ujar perempuan kelahiran Jakarta, 1 Juni 1984, itu. Pia pun mendapat banyak ucapan selamat lewat telepon, SMS, dan BlackBerry Messenger. Namun, mantan atlet pencak silat itu merasa aneh karena sebagian besar yang memberi selamat menyebut Pia mendapat Piala Citra. Dia pun meralat. ”Makasih. Tapi, saya bukan menang Piala Citra. Saya menang Piala FFI,’’ kata penggemar basket dan melukis itu. ’’Koreksi’’ dari Pia justru membuat teman-temannya lantas tertawa. Ternyata, Pia tidak tahu bahwa piala yang diberikanolehFFIdisebut Piala Citra. ”Saya malu sendiri,’’ kenangnya. Pia mengaku sama sekali tidak memikirkan soal piala. Dia hanya ingin berakting sebaik-baiknya. Kalau akhirnya mendapat piala, itu sejatinya bukan tujuannya. (jan/c6/ Prisia Nasution ca)

Guru Marketing yang Baik dan Benar

+

Kepegawaian

Siswa SMA 3 Lomba Pidato di Turki PONTIANAK – Empat siswa SMA akan mewakili Indonesia dalam debat bahasa Inggris di Turki, pada 27 Januari mendatang. Salah seorang di antaranya Sayyid Habibullah, siswa SMAN 3 Pontianak. Dua lainnya, Ida Ayu dari Jakarta dan Ratna Paramita dan Karisa Putri dari Bali. Mengetahui ada siswa Kota Pontianak terpilih mewakili Indonesia di ajang internasional, pemkot berjanji akan membantu. Menepati janjinya, Wali Kota Pontianak Sutarmidji akan membantu Sayyid sebesar 750 dollar, sebagai uang transportasi. “Sebagaimana janji saya beberapa waktu lalu, kami berikan bantuan,” ujar Sutarmidji, Rabu (12/12). Wali kota ingin Sayyid tampil maksimal selama di Turki. Harapan pemkot dan masyarakat Pontianak, kata Sutarmidji, tentu ingin Sayyid bisa berprestasi. “Mudahmudahan bisa tampil terbaik di tingkat internasional,” harapnya. Sutarmidji mendorong Sayyid untuk mengejar cita-cita setinggi-tingginya, tidak takut bermimpi. Kemampuan dan bakat Sayyid dalam bahasa Inggris dinilai Sutarmidji bisa mengantarkannya menjadi seorang diplomat. “Sebaiknya Sayyid meneruskan pendidikan di hubungan internasional atau pendidikan khusus diplomat,” sarannya. (hen)

Memulai langkah dari gang sempit di Kampung Kapasan, Surabaya, kini Hermawan Kartajaya sukses melanglang di panggung marketing dunia. Pandangannya terhadap pemasaran yang lebih berkemanusiaan, memasuki hidup fase ketiga, dan sukses baru anak-anaknya. BAGI Hermawan Kartajaya, perayaan hari lahirnya pada 18 November lalu merupakan yang paling sepi dan hening. Dia melewatkan tapalbatasusianyake-65hanyadengansantap malam. Hanya berdua. Tanpa kemeriahan pesta dansa-dansi. Meski, itu bukan makan malam biasa. Dia bersantap dengan pakar marketing tersohor, Philip Kotler, di Seoul, Korea Selatan. Bersama pakar marketing dunia tersebut, keesokannya, Hermawan harus berbicara di hadapan 700 pengusaha top di Korea. Keduanya diundang berbicara oleh Federation of Korean Industries, organisasi para chaebol atau konglomerat di sana. ’’Itu adalah ultah saya yang paling sepi. Tapi, sangat bermakna,’’ kata Hermawan di kantornya pekan lalu. Hermawan dan Kotler memang sudah terbiasa berkolaborasi. Kerja sama mereka berlangsung sejak 14 tahun silam. Buku pertama yang diterbitkan keduanya adalah Repositioning Asia: From Bubble to Sustainable Economy. Karya itu diluncurkan pada 2000,

tepatketikaperekonomianAsiamulaibangkit pasca terpaan badai krisis moneter 1997. Buku kelima mereka, Marketing 3.0: From Mind to Heart to the Human Spirit, diluncurkan pada 2010. Buah pikiran yang diterbitkan John Wiley & Sons, Amerika Serikat, tersebut laris manis dan diterjemahkan dalam 23 bahasa.BukutersebutmenahbiskanHermawan sebagai pakar marketing yang tidak hanya tersohor di tanah air, tapi juga berkelas dunia. Tak berlebihan pula jika Hermawan disebut sebagai pakar pemasaran yang belum ada bandingannya di Indonesia. Pada2003,diadinobatkanmenjadi salah seorang di antara 50 Gurus Who Have Shaped The Future of Marketing dari CharteredInstituteofMarketing,Inggris. Namanya sejajar dengan pakar pemasaran dunia seperti PhilipKotler,TomPeters,TheodoreLevitt, David A. Aaker, Seth Godin, MalcolmMcDonald, Gary Hamel, dan Al Ries. Hanya ada dua pakar dari Asia yang terpilih menjadi 50 Guru. Selain Hermawan, hanya Kenichi Ohmae, pakar marketing asal Jepang, yang masuk dalam daftar bergengsi tersebut. Hermawanmulaidikenalluassebagaipakar marketingsetelahmendirikanMarkPluspada 1 Mei 1990. Hingga kini, dia masih menjadi CEO perusahaan konsultan pemasaran tersebut.Setelah22tahunberkiprah,MarkPluskini tengahmenyiapkanprogramuntukmemasuki usia 25 tahun. Pada 2015, MarkPlus Inc akan

melepas Hermawan dari posisi CEO. ’’Saya hanya akan menjadi chairman,’’ ujar suami Suliawati Santoso tersebut. Saat ini, MarkPlus ditopang lebih dari 300 karyawanyangtersebardi18kantor.SaatMarkPlus memasuki usia ke-25 nanti, Hermawan merasa perusahaan yang dia dirikan harus dilanjutkan generasi yang lebih muda. ’’Tapi, sayaakantetapmenjadiguru.Menjadilifetime teacher. Saya akan membangun anak-anak muda yang terus mengembangkan teori marketing masa depan,’’ tegas ketua World Marketing Association tersebut. ​Bagi Hermawan, usianya saat ini sudah memasuki tahap exit. Itu adalah tahap yang ditamsilkan padafasekehidupanyangmirip dengan konsep Marketing 3.0 yang dia kampanyekan. Fase usia 0–30 tahun mirip dengan tahapMarketing1.0.Ituadalahpemasaran yang berorientasi pada produk. Dalam tahap itu, kehidupan manusia masih didominasi proses pengembangan diri. ’’Itu fase manusia yang masih ngomong siapa aku. Itu produk-sentris. Anak muda biasanya begitu,’’ kata ayah Michael dan Stephanie tersebut. Fase kedua adalah usia 30–60 tahun yang mirip Marketing 2.0 yang berorientasi pada kepuasan konsumen. Dalam usia tahap itu, manusia biasa melayani dan berusaha bermanfaat bagi sekitar. Sementara itu, pada tahap usia di atas 60

tahun, fasenya adalah Marketing 3.0, yakni humanspirit.’’Kalausudah60keatas,kitatidak tahukapandipanggilTuhan.Sayainitahapannya sudah exit, sudah menjalani lima tahun. Harus human spirit, berusaha sebisa-bisanya jujursamaorangdanme-respectorang,’’beber Hermawan. Terus mengembangkan ilmu marketing adalahkeinginanHermawansepanjanghayat. ’’Saya lebih merasa sampai saat-saat terakhir, saya akan men-spread marketing yang baik dan benar,’’ tegasnya. Dia cukup gelisah atas praktik marketing yang masih banyak mengambil jalan pintas. ’’Menyorongkan produk untuk mbujuki (membohongi) orang,’’ katanya. Dia juga berkomitmen untuk tidak mendukung buku-buku yang mengimingimingi seseorang untuk bisa kaya mendadak dengan menghalalkan segala cara. Seperti yang pernah dia tulis dalam 100 serial marketing, Hermawan menginginkan dirinya menjadi sosok seperti Profesor Morrie Schwartz, tokoh dalam Tuesday with Morrie, buku nonfiksi yang ditulis novelis kenamaan MitchAlbom.Bukuituberceritatentang14kali pertemuanmenjelangajalMorrieyangdivonis mati dokter karena kanker. Dalam pertemuan tiap Selasa itu, Morrie tetap bersemangat mengajarkan human spirit hingga akhir hayat kepada bekas mahasiswanya. ’’Saya ingin meniruProfesorMorrie.Sayabelumdivonis.Tapi, sayaingintetapbersemangatmengajarseperti dia,’’ ujarnya. (Sofyan Hendra/c5/lk)

Antara Bisnis dan Hukuman Matematika +

PADA masa mudanya, Hermawan tidak pernah berpikir akan menjadi pakar marketing berkelas dunia. Hermawan muda yang lahir dan dibesarkan di sebuah keluarga Tionghoa miskin belum berangan menjulang. ’’Saya dulu minder,’’ kenangnya. Papanya juga tak menginginkan dirinya menjadi entrepreneur. Selepas menamatkan bangku sekolah, Hermawan kuliah di Institut Teknologi Sepuluh November (ITS) Surabaya. Dia menyambi bekerja sebagai pengajar. ​K arena tak cukup biaya, kuliah tak selesai. Dia lantas berkonsentrasi menjadi guru di SMP Sasana Bhakti mulai 1965 hingga 1970. Pada usianya yang ke-20, Hermawan sempat menjadi kepala sekolah di sana. Mulai 1970, dia mengajar di SMAK St Louis. ’’Ignatius Jonan (Dirut PT KAI) dan Log Zhelebour itu muridku dulu,’’ ungkap Hermawan. Pada 1980, dia terpaksa kuliah S-1 di Universitas Surabaya (Ubaya) untuk mengikuti program penyetaraan pendidikan guru. ​Ketika menjadi guru, Hermawan juga belum berpikir mengenai pemasaran. Dia mengibaratkan matematika dan fisika sebagai sebuah produk. Ketika mengajar, dia mirip pemasar yang mengemas produknya sehingga mudah dipahami murid. ’’Itu kan marketing. Membuat murid paham, itu customer satisfaction,’’ katanya. ​S etelah lulus dari Ubaya, Hermawan banting setir bekerja di perusahaan. Dia menjadi cmyk

lah Tionghoa, tapi sekolah biasa,’’ ujarnya. ’’Sampai sekarang saya juga terbawa pendidikan dari orang tua saya. Bahwa orang miskin harus pintar,’’ tambahnya.

general manager pemasaran di PT Panggung Elektrik. Dua tahun bekerja di sana, dia dilirik PT HM Sampoerna. Di perusahaan rokok legendaris itu, dia menjadi direktur distribusi. Pada 1 Mei 1990, Hermawan menancapkan tiang pancang sejarahnya sendiri. MarkPlus berdiri. Bermula dari Surabaya, MarkPlus kini telah berkembang di 17 kota mulai ujung Sumatera hingga Papua. Ada pula kantor perwakilan di Kuala Lumpur dan Singapura. ​Hermawan mengungkapkan, kesuksesan yang dia raih tak bisa lepas dari tempaan di keluarga. ’’Papa saya mengajari saya kejujuran. Mama saya mengajari saya bekerja keras,’’ ungkapnya. ​Tan Siong Pik, ayah Hermawan, bekerja sebagai bendahara di Adhuma Niaga, perusahaan perdagangan peninggalan Belanda yang dinasionalisasi. Sedangkan Ong Lian Hwa, perempuan yang melahirkan Hermawan, adalah ibu rumah tangga yang selalu bekerja keras. Rumah di Kapasari Gang 5 No 1 menerima kos untuk delapan orang. ’’Mama saya bekerja mulai subuh sampai malam untuk menyiapkan makan dan mencuci pakaian semua yang ngekos,’’ kenang Hermawan. Dia menyesal karena merasa belum bisa membahagiakan mereka berdua. Padahal, menurut Hermawan, didikan orang tualah yang membuat dirinya bisa seperti sekarang. ’’Mereka berdua mendidik saya menjadi merah putih. Saya tidak disekolahkan di seko-

Semua demi Pendidikan ​ NAM jam sudah Stephanie kecil E dipusingkan oleh deretan soal-soal matematika yang tak kunjung habis. Gadis kelas 1 SD itu pun menangis. Dia harus mengerjakan sepuluh soal matematika. Jika salah menjawab satu soal, dia akan dihukum dengan tambahan sepuluh soal lagi. Jika salah menjawab dua soal, ditambah dua puluh soal tes lagi. Begitu seterusnya sampai harus benar semua. ​Gadis kecil tersebut adalah anak kedua Hermawan Kartajaya, guru matematika dan fisika yang kini menjadi pakar marketing tersohor. Kala itu, Stephanie tengah dihukum karena hanya mendapat nilai 7 di pelajaran matematika. ’’Setelah hukuman itu, nilai matematika saya selalu bagus,’’ ujar Stephanie. T ​ iga tahun kemudian, Hermawan mengambil rapor Stephanie. Itu momen yang tak lazim. Biasanya, rapor diambil oleh ibu. Setelah melihat nilai matematika 9 di rapor Stephanie, Hermawan malah mempertanyakan. ’’Kok dapat 9?’’ tanya Hermawan. ​Malah kena marah, Stephanie bingung. Dulu disuruh belajar biar pintar matematika. Sekarang dapat nilai 9 tidak malah dipuji. ’’Kalau orang bisnis, tidak boleh terlalu pintar matematika. Nanti jadi terlalu banyak perhitungan, tidak bisa mengambil risiko,’’ jelas Stephanie menirukan petuah ayahnya. L ​ ulusan jurusan ekonomi University of Michigan, AS, tersebut kelak menyadari bahwa ayahnya memang C

m

y

k

mengajarkan hal-hal yang pragmatis. ’’Apa yang kurang diajari. Bapak mengajari hal-hal yang makro saja,’’ kata Stephanie, peraih penghargaan Woman Entrepreneur Earnst and Young 2012 yang sukses atas usahanya membangun brand furniture Arbor and Troy, itu. P ​ utra sulung Hermawan, Michael, juga mendapat didikan keras dari Hermawan. Sejak menginjak sekolah menengah, Michael dan Stephanie dikirim ke AS. Padahal, menurut Michael, kala itu ayahnya juga belum punya banyak uang. Terlebih, kala itu Indonesia tengah diterpa krisis moneter yang membuat harga dolar menjulang. ’’Bagi Bapak, pendidikan adalah yang terpenting,’’ tegasnya. ​Di AS, Michael dan Stephanie dituntut tekun belajar. Michael masih ingat, setiap menelepon, ayahnya selalu menanyakan nilai prestasi akademik (GPA). Michael yang kuliah di University of Texas, Austin, tersebut akhirnya lulus dengan GPA 3,97. ’’Itu berkat didikan keras juga,’’ katanya. ​K ini Michael menjadi deputi CEO di MarkPlus Inc. Sebelum masuk MarkPlus sekitar enam tahun silam, Michael diminta Hermawan bekerja di perusahaan lain. ’’Saya bekerja di perusahaanperusahaan konsultan marketing multinasional,’’ ungkapnya. Michael pernah bekerja di Andersen Consulting. Dia juga pernah bekerja di perusahaan konsultan A.T. Kearney. ​Michael dan Stephanie berharap Hermawan bisa lebih enjoy menikmati pencapaiannya. Meski, mereka sadar, dengan sifat yang energetic, ayahnya tak mungkin berdiam diri. ’’Setidaknya tidak usah mengurusi hal-hal operasional,’’ kata Stephanie. (sof/c5/lk)

+


Metropolis Pontianak Post

KORAN

KAMIS 13 Desember 2012

Lima Ruko Ajukan Gugatan Baru 2011- 2012

Pemkot Ancam Eksekusi Paksa Ruko Flamboyan

Pasar Flamboyan membutuhkan dana Rp 62 miliar. Sumber dana dari harga jual ruko Rp900 juta per ruko dengan status HGB.

PONTIANAK- Sepertinya tidak ada kata sepakat dalam pembongkaran ruko di Pasar Flamboyan. Pasalnya pembongkaran ruko yang dilakukan

Muncul gugatan dari sebagian pemilik ruko ke PTUN Pontianak. Namun, Pemkot Pontianak bersikukuh memberi tenggat waktu kepada pemilik ruko untuk membongkar sendiri.

• ke halaman 15 kolom 2

GKKB Pontianak Mampu Tampung Dua Ribu Jemaat

SHANDO SAFELA/PONTIANAKPOST

ANGKA 12

Para pengisi acara bersiap sesaat sebelum kedatangan Wakil Gubernur Christiandy Sanjaya yang akan meresmikan Gedung Baru GKKB di Jalan Gajahmada kemarin. Momen 12-12-12 diambil untuk mengawali sejarah baru gereja ini.

KEBERSIHAN

2013 Tanpa TPS TAHUN depan Pemerintah Kota Pontianak memprogramkan empat kecamatan bebas tempat pembuangan sampah (TPS). Empat kecamatan itu, Pontianak Tenggara, selatan, kota dan barat. “Untuk timur dan utara tetap kami angkut sampahnya menggunakan dum truk,” kata Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan Kota Pontianak Utin Srilena Candramidi, Rabu (12/12). Berdasarkan UndangUndang Nomor 18 Tahun 2008 tempat pembuangan Utin Srilena sampah harus tertutup. Karenanya Pemkot Pontianak perlahan menjalankannya. Tidak dapat menerapkannya sekaligus karena TPS tertutup memerlukan biaya besar. • ke halaman 15 kolom 2

PONTIANAK – Gedung Gereja Kristen Kalimantan Barat (GKKB) Jemaat Pontianak, Jalan Gajah Mda, Pontianak diresmikan oleh Wakil Gubernur Kalbar Christiandy Sanjaya pada tanggal cantik 12-12-2012, kemarin sore. Acara peresmian gedung GKKB ini dihadiri oleh seribuan umat dan sejumlah pejabat pemerintahan dan legislatif dari tingkat provinsi dan Pontianak. Pembangunan gedung gereja megah yang mampu menampung seribu sampai dua ribu jemaat ini tergolong cepat, hanya memakan waktu satu tahun lebih. Christiandy yang juga bagian dari panitia pembangunan menyebutkan, pada awalnya gedung gereja ini diprediksi akan rampung dalam tempo lima tahun. “Ini berkat campur tangan Tuhan sehingga pengerjaannya bisa selesai lebih cepat dari yang diperkirakan,” ujarnya.

Curah Hujan Relatif Tinggi Masyarakat Diminta Waspada PONTIANAK - Curah hujan di Kalimantan Barat pada bulan Desember ini relatif tinggi yang diperkirakan akan berlangsung hingga Februari mendatang. Curah hujan ini merata di semua kabupaten atau kota di Kalbar. Dari data Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika Supadio diketahui perkiraan sifat hujan di sebagian wilayah di Kalbar pada kriteria di atas normal. Yakni Kabupaten Sambas, Sintang, dan Kapuas Hulu.

Kriteria Curah Hujan : rendah

101 - 300 mm/bulan : sedang 301 - 400 mm/bulan : tinggi > 400 mm

: sangat tinggi

• ke halaman 15 kolom 2

Sumber: BMKG Pontianak

BEKELIT

Warga RRC Menghipnotis Orang Indonesia PONTIANAK - Lima pelaku tindak pidana penipuan bermodus hipnotis asal Republik Rakyat China beraksi di Indonesia. Dua di antara mereka berhasil diringkus aparat kepolisian. Satu orang Indonesia yang ikut memuluskan tindak kriminalitas itupun turut digiring. Keenam pelaku ini sudah lama menjadi target operasi pihak berwajib. Kini, polisi masih memburu jejak tiga tersangka lain untuk melengkapi penyelidikan. LiRuiwendanLiJinan,keduanyaditangkapsaatsedang beraksi di salah satu pasar tradisional di Landak. Demikian halnya dengan Eko. Mereka disergap saat aparat penegak hukum membuntuti langkahnya. Penangkapan terhadap duanegaraasingdansatuWNIitu,padaSenin(10/12)oleh Polres Landak. Karena banyak menerima laporan warga yang menjadi korban para pelaku hipnotis itu, kepolisian setempat melakukan pengembangan penyelidikan.

• ke halaman 15 kolom 5

0 - 100 mm/bulan

• ke halaman 15 kolom 2

GRAFIS : SIGIT /PONTIANAKPOST

Berharap Tuah dari Angka 121212

Sengaja Pilih Tanggal 12 karena Angkanya Cantik Rabu kemarin merupakan hari spesial bagi sebagian orang. Tanggal 12 bulan 12 (Desember) tahun 2012 tersebut dianggap sebagai tanggal berangka cantik bagi mereka. Tidak sedikit orang-orang yang memilih hari tersebut untuk menjadi momen bahagia. Seperti momen untuk melahirkan. Di Rumah Bersalin Anugerah Bunda Khatulistiwa Pontianak misalnya, setidaknya hingga sore hari ada 11 bayi yang lahir. Sebanyak 10 bayi diantaranya lahir melalui operasi cesar. Para orangtua bayi tersebut sengaja meminta operasi cesar tersebut lantaran ingin bayi

mereka lahir di tanggal cantik. Salah satu pasangan yang bayinya lahir kemarin adalah Rangga Mardiansyah (26 tahun) dan Audy Putri (19). Audy melahirkan putra pertama mereka yang diberi nama Muhammad Dyrga Pratama secara cesar kemarin. “Kita memang sengaja memilih hari ini (kemarin) karena tanggalnya cantik. Lagipula kandungan istri saya juga sudah besar dan sudah waktunya,” ungkap Rangga. Bayi yang lahir dengan berat 3,4 kilogram dan panjang 49 centimeter itu diharapkan mereka dapat menjadi anak yang berbakti pada orangtua dan berguna bagi banyak orang. “Mudahmudahan dengan lahir di tanggal yang bagus ini, dia juga akan menjadi orang yang bagus. • ke halaman 15 kolom 2

ILUSTRASI : KEKES

C

m

y

k

MEIDY KHADAFI/PONTIANAK POST

TANGGAL CANTIK

Bayi-bayi ini sengaja dilahirkan dengan cara cesar di Rumah Sakit Anugerah Bunda Khatulistiwa Pontianak. Bagi sebagian masyarakat kemarin merupakan tanggal cantik di tahun ini.


metropolitan

10 HIBURAN

Pagelaran Wayang Kulit PAGELARAN wayang kulit semalam suntuk di halaman TVRI Kota Pontianak. “Wayang kulit diadakan dalam rangka memperingati satu suro. Satu suro itu merupakan Tahun Jawa,” kata Imam Muhadi, ketua panitia acara, Sabtu (8/12) malam di halaman TVRI Kota Pontianak. Imam mengatakan penyelenggaraan wayang kulit terselenggara atas kerjasama Pedagang Kaki Lima (PKL) kuliner dan Perhimpunan Anak Transmigrasi(Patri). “Tujuannya peringatan satu suro untuk mengingatkan kembali antara Jawa dengan Islam ada kesamaan,” ujarnya. Dia menjelaskan satu suro bagi orang Jawa sangat penting untuk diperingati. Di tahun suro merupakan awal tahun bagi orang Jawa. Hal ini merupakan tempat untuk merefleksikan diri. “Kalau di Jawa digunakan untuk melakukan tarikot,” ungkapnya. Sri Cahya Wait, Sekretaris PKL kuliner menambahkan setiap tahun di Jawa selalu mengadakan wayang kulit untuk memperingati satu Muharram atau satu suro. “Sedangkan untuk satu suro di Kota Pontianak sudah kita lakukan dua kali. Harapannya kepada masyarakat Jawa tidak

lupa akan tradisi dan budayanya meskipun berada diperantauan,” ulasnya. Acaranya wayang kulit dibuka Walikota Pontianak Sutarmidji dan sekaligus menyerahkan wayang kepada dalangnya. Kemudian ada tamu dari para tokoh, ketua Pandi, paguyuban Jawa, dan sesepuh Jawa. “Untuk jumlah penontan tidak kita batasi. Wayang kulit ini ditontonkan secara umum untuk seluruh masyarakat. Sedangkan tamu undangan sekitar 350 undangan,” imbuh Cahya. Cahya mengatakan tema pagelaran wayang kulit “Sri Roso Sejati.” Sedangkan dalangnya adalah Ki Bagong Darmo yang mendalang semalam suntuk. Dia memberikan pengertian dan pemahaman terhadap masyarakat Jawa yang merantau di Kalbar. “Begitu juga para undangan dan penonton yang hadir,” ujarnya. Cahya menjelaskan Sri Roso Sejati artinya adalah cari makan bukan hanya cari makan. Tetapi cari makan dengan rasa dan keiklasan hati dalam mencari rejeki. Selain itu pewayangan dilakukan untuk mengungkapkan rasa syukur kami terhadap Tuhan. “Suro artinya membersihkan diri untuk menyambut pergantian tahun,” papar Cahya. (air)

Pontianak Post

Kamis 13 Desember 2012

120 Karung Gula Ilegal Diamankan

MUJADI/PONTIANAK POST

NUMPANG: Banyak pedagang kecil yang numpang sementara waktu halaman ruko, untuk menggelar dagangannya. Yang penting bisa bertransaksi dengan pelanggan.

Tak akan Ada Ruangan Khusus Merokok PONTIANAK – Pemerintah Kota Pontianak tidak akan membuat tempat khusus untuk merokok, apalagi di kantor-kantor di lingkungannya. Pegawai negeri sipil di Pemkot Pontianak pun diimbau tidak merokok. “Saya tidak akan menganjurkan ada ruangan khusus untuk merokok. Tidak perlu,” tegas Wali Kota Pontianak Sutarmidji, Rabu (12/12). Pemerintah Kota Pontianak sebenarnya telah memiliki Perda Nomor 10 Tahun 2010 tentang Kawasan Tanpa Rokok. Salah satu lokasi yang dilarang merokok adalah instansi atau kantor. Namun sampai saat ini belum ada implementasi dari perda tersebut. Sutarmidji mengatakan, dalam

waktu ke depan pihaknya berencana mengatur iklan dan berbagai hal berkaitan dengan rokok. “Kita ingin mengatur lokasi iklan rokok,” ucapnya. Untuk pegawai negeri sipil, Sutarmidji tidak akan menoleransi jika ada yang merokok di ruangan kerja. Baik ruangan ber-AC atau tidak, PNS di lingkungan Pemkot Pontianak harus merokok di luar ruangan. “Dalam lingkungan kantor tidak boleh. Kalau mau berokok di luar, di halaman,” tegasnya. Larangan keras merokok juga dilakukan Wakil Gubernur Jakarta Ahok bahkan mengancam memotong tunjangan PNS yang merokok di lingkungan kantor. Sutarmidji

mengatakan, pihaknya tidak sampai menerapkan hal tersebut. Hanya saja dia menekankan PNS tidak merokok di ruangan kerja. “Saya tidak akan potong tunjangan, tetapi mengajak mereka saja,” tuturnya. Dari semua eselon II yang ada di Pemkot Pontianak saat ini, kata Sutarmidji, hanya menyisakan satu orang yang masih menikmati candu tembakau. Sebagian besar awalnya merokok, namun perlahan jumlahnya berkurang. “Sekarang sisa satu orang eselon II yang merokok. Staf ahli,” papar Sutarmidji. Menegaskan untuk tidak merokok, kata dia, bukan berarti melarang mereka menikmati sigaret. Ketegasannya itu hanya untuk melindungi mereka yang tidak merokok. (hen)

PONTIANAK—120 karung gula ilegal berhasil diamankan pihak kepolisian. Ada 117 karung gula illegal disimpan di rumah barang sitaan negara (Rubasan). Tiga karung lagi gula illegal disimpan di Polsek Timur Pontianak. “Sebagai barang bukti di wilayah Polsek Pontianak Timur,” kata AKP Sri Hariyanto, Kapolsek Timur, Senin (10/12) saat di hubungi via telepon. Dia mengatakan penangkapan terjadi sejak Kamis (6/12) di Jalan Sambas, Gang 5, Perum 4 Kelurahan Tanjung Hulu, Kecamatan Pontianak Timur. Penangkapan tersebut dari hasil kerjasama antara Polda Kalbar dan Polsek Pontianak Timur. Hariyanto mengatakan kronologis kejadian awalnya informasi didapat dari masyarakat yang memberikannya. Kemudian dilakukanlah penyelidikan ketempat kejadian. Sehingga di sana ditemukan 120 karung gula illegal di rumah. Dia mengatakan ada dua saksi saat di tempat kejadian perkara. Pertama saksi Erwin dan saksi kedua Mustafa. Gula tersebut diduga masuk melalui Malayasia. Kemudian dimasukan lewat perbatasan dan sampailah di Pontianak. “Gula illegal tersebut diduga asal Pakistan masuk melalui jalur Malaysia,” ulasnya. Kapolsek Pontianak Timur menjelaskan penangkapan terjadi di perumahan yang baru jadi. Tidak ada satupun tersangka yang tertangkap. Cuman di sana ditemukan dua orang saksi Erwin dan Mustafa. Mereka berdua tukang salin gula illegal ke karung.Kapolsek menambahkan, rata-rata per karung beratnya sekitar 50 kilogram. Inisial karung diduga sepertinya asal Pakistan. Persolannya karungnya berbeda dengan karung asal Malaysia. Hariyanto mengatakan pihak kepolisian masih dalam tahap penyelidikan lebih lanjut untuk mencari tersangka. Kemudian untuk pelakunya disaat kejadian tidak ada. Gula illegal tersebut sudah ada di tempat kejadian begitu saja. “Jadi kita harap pelakunya dapat diketahui dan dapat kita tangkap,” pungkasnya. (air)

Sambut Natal BUMN Gelar Bazar MENYAMBUT perayaan Natal dan tahun baru Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menggelar bazar murah bumn peduli, bagi masyarakat kurang mampu. Seperti dilakukan PT. Pos Cabang Pontianak, di Desa Sungai Itik Kecamatan Sungai Kakap, kemarin. Dari pantauan Pontianak Post, ratusan warga Desa Sungai Itik saling desak-desakan antre untuk menukarkan kupon sembako berpusat di halaman kntor kepala

C

m

y

k

desa Sungai Itik pagi hingga siang tadi. Perwakilan PT Pos Indonesia Cabang Pontianak, Thahir mengatakan pihaknya menyediakan 2.500 kupon yang telah di sebar kepada masyarakat Desa Sungi Itik oleh panitia pelaksana, melalui kepala desa, serta ketua RT setempat sebelum bazar murah digelar. Menurut Thahir, sejak pagi hingga sore kemarin masyarakat yang telah menerima kupon tersebut sudah berbondong-bondong

memadati halaman kantor kepala desa Sungai Itik untuk menukarkan kupon yang telah mereka terima sebelumnya. “Kami sangat bahagia, karena masyarakat sangat antusias dengan kegiataan yang kami gelar,” katanya. Dalam kegiatan bazar murah tersebut, lanjut Thahir warga dapat menukarkan kuponnya dengan sejumlah sembako, diantaranya 5 kg beras, 2 liter minyak goreng dan 2 kilogram gula pasir seharga Rp30.000. (adg)


Pontianak Post

l

Kamis 13 Desember 2012

halo publik

11

Hari Antikorupsi Penyemprotan Nyamuk DBD Saya warga Dalam kaum Sambas mengeluhkan tidak adanya tindakan penyemprotan nyamuk d e m a m berdarah d i t e mp at kami. Padahal untuk pencegahan penyakit DBD, apalagi inikan lagi musim musimnya DBD, apa harus ada korban baru bertindak? Dan terkadang penyemprotan dilakukan terkesan pilih-pilih, hanya rumah orang tertentu saja yang disemprot. Kami orang kecil berhak juga untuk sehat. Tolonglah aparat setempat untuk ditindaklanjuti. (081352051230)

Ta n g g a l 9 D es ember lalu merupakan hari dimana seluruh masyarakat dunia memperingati Hari Anti Korupsi sedunia. Hari tersebut, merupakan kesepakatan dimana Negara-negara di dunia menyepakati lahirnya sebuah United Nations Convetions Againts Corruption (UNCAC), yaitu sebuah Konvensi Perserikatan Anti Korupsi. Dalam memperingati hari Anti Korupsi ini, Negara-negara di dunia yang sepakat untuk melawan praktek korupsi akan menyampaikan keberhasilan lembaga anti korupsi mereka dalam memberantas korupsi selama satu tahun terakhir. Laporan tersebut, akan ditanggapi langsung oleh para pengamat anti korupsi apakah laporan tersebut seimbang dengan kasus yang telah terjadi. Akan ada pula berbagai kegiatan yang mewarnai hari Anti Korupsi. Baik itu kegiatan yang dilakukan pihak pemer-

intah, hingga masyarakat. Kegiatan tersebut bisa saja sebuah seremonial belaka yang diadakan pemerintah, dan kegiatan yang dilakukan masyarakat seperti aksi demo dan lain-lain. Kejadian ini, tidak hanya terjadi di Negaranegara lain di dunia, tetapi juga terjadi di Indonesia. Kegiatan yang rutin diselenggarakan pemerintah ini, terlihat hanya sebagai ritual tahunan yang seakan wajib diperingati. Seharusnya, hari anti korupsi ini dijadikan sebagai momentum dalam melihat keseriusan dan kerja keras pemerintah dalam memberantas korupsi di Negara ini. Dikatakan serius jika, pertama melihat apakah tingkat kepuasan publik meningkat pada saat berhadapan dengan masyarakat atau tidak. Kepuasan publik ini, bisa meningkat, jika tidak adanya praktek pungutan liar atau suap-menyuap yang menghiasi birokrasi dan

C

m

y

k

lembaga penegak hukum, baik di pusat maupun daerah. Yang kedua, seberapa banyak kasus yang sudah dituntaskan oleh pemerintah terkait laporan yang diperoleh dari masyarakat. Apakah proses hukum tersebut berjalan dengan lancar atau tidak. Apakah vonis yang diberikan sesuai atau tidak.

Yang ketiga, tidak adanya tumpang tindih. Dalam hal ini seperti contohnya antara KPK dan Polri yang sepertinya tidak saling mendukung dalam menyelesaikan sebuah kasus yang melibatkan pihak Polri, terkait kasus pengadaan Simulator SIM. Peraturan yang tegas dan bijak, perlu ditanamkan agar kejadian ini tidak terulang lagi. Yang keempat, seberapa banyak asset Negara yang telah dikembalikan. Apakah sesuai dengan yang diambil atau tidak. Apakah sesuai dengan kerugian yang diderita. Yang kelima, pada badan hukum itu sendiri, dalam mengatasi kasus yang melibatkan pihaknya sendiri. Bagaimana mereka menyelesaikan kasus itu. Apakah dibiarkan begitu saja atau memang diproses sebaik-baiknya? Jika kelima hal tersebut diperhatikan sebaik mung-

kin, maka rakyat akan sedikit merasa puas dan pemerintah bisa dinilai serius dalam memberantas korupsi. Jika tidak, maka pemerintah akan hanya menganggap persoalan korupsi ini sebagai kejahatan kecil yang biasa saja. Dan akan menunjukkan bahwa dengan memperingati hari anti korupsi, hanya untuk menunjukkan kepada dunia, bahwa Indonesia sebagai Negara yang anti korupsi. Kini, meskipun hal itu terkesan lambat dilakukan, tetapi pemerintah masih bisa berbenah dalam menata kebijakan dan peraturannya secara tegas. Sehingga, peringatan hari anti korupsi kedepannya tak hanya sekedar seremonial belaka, tetapi dihiasi dengan prestasi bangsa yang semakin banyak mengurangi praktek korupsi. Ridwan Abdi Putra Mahasiswa STAIN Pontianak.


LIPSUS DKP KALBAR

12

Pontianak Post z Kamis 13 Desember 2012

HARI NUSANTARA

Momentum Kebangkitan Pembangunan Kelautan dan Perikanan Provinsi Kalimantan Barat

PANTAI: Pantai Teluk Cikadir di Kabupaten Kayong Utara.

KAPAL: Armada kapal penangkap ikan yang sedang melakukan sandar di Pelabuhan Perikanan Pantai (PPP) Sui Rengas Pontianak.

Oleh Ir Gatot Rudiyono, SH,MM

TELAHtercatat dengan tinta emas dalam sejarah negara Indonesia bahwa pada tanggal 13 Desember 1957 telah terjadi peristiwa yang sangat penting berkaitan dengan kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia dalam penguasaan dan pengelolaan wilayah perairan laut nusantara secara geografis, politik, ekonomi dan pertahanan keamanan bangsa. Dimana sebelum dikumandangkan deklarasi Djuanda tanggal 13 Desember 1957, wilayah negara Republik Indonesia mengacu pada Ordonansi Hindia Belanda 1939, yaitu Teritoriale ZeeĂŤn en Maritieme Kringen Ordo-

nantie 1939 (TZMKO 1939). Dalam peraturan zaman Hindia Belanda ini, pulau-pulau di wilayah Nusantara dipisahkan oleh laut di sekelilingnya dan setiap pulau hanya mempunyai laut di sekeliling sejauh 3 mil dari garis pantai. Ini berarti kapal asing boleh dengan bebas melayari laut yang memisahkan pulau-pulau tersebut. Deklarasi Djuanda yang dicetuskan pada tanggal 13 Desember 1957 oleh Perdana Menteri Indonesia pada saat itu, Djuanda Kartawidjaja, adalah deklarasi yang menyatakan kepada dunia bahwa laut Indonesia adalah termasuk laut sekitar, di antara dan di dalam kepulauan Indonesia menjadi satu kesatuan wilayah NKRI. Deklarasi Djuanda menyatakan bahwa Indonesia menganut prinsip-prinsip negara kepulauan (Archipelagic State) yang pada saat itu mendapat pertentangan besar dari beberapa negara, sehingga laut-laut antarpulau pun merupakan wilayah Republik Indonesia dan bukan kawasan bebas. Deklarasi Djuanda selanjutnya diresmikan menjadi UU U No.4/ PRP/1960 tentang Perairan Indonesia. Akibatnya luas wilayah Republik Indonesia berganda 2,5 kali lipat dari 2.027.087 km2 menjadi 5.193.250 km2 dengan pengecualian Irian Jaya yang walaupun wilayah Indonesia tapi waktu itu belum diakui secara internasional. Berdasarkan perhitungan 196 garis batas lurus (straight baselines) dari titik pulau terluar (kecuali Irian Jaya), terciptalah garis maya batas mengelilingi RI sepanjang 8.069,8 mil laut. Dalam deklarasi yang dibacakan Perdana Menteri Djuanda, pemerintah Indonesia mengklaim bahwa segala perairan di sekitar, di antara, dan yang menghubungkan pulau-pulau

atau bagian pulau-pulau yang termasuk daratan negara Republik Indonesia, dengan tidak memandang luas dan lebarnya adalah bagian-bagian yang wajar wilayah daratan negara Republik Indonesia, dan dengan demikian merupakan bagian daripada perairan nasional yang berada di bawah kedaulatan mutlak negara Republik Indonesia. Deklarasi tersebut juga menyebutkan bahwa lalu lintas yang damai melalui perairanperairan pedalaman ini bagi kapal asing terjamin, selama tidak bertentangan dengan kedaulatan dan keselamatan negara Indonesia. Penentuan batas laut teritorial yang lebarnya 12 mil yang diukur dari garis-garis yang menghubung-

kan titik-titik yang terluar pada pulau-pulau negara Republik Indonesia akan ditentukan dengan undang-undang. Setelah melalui perjuangan yang penjang, deklarasi ini pada tahun 1982 akhirnya dapat diterima dan ditetapkan dalam konvensi hukum

lauan yang mempunyai corak tersendiri. Bahwa sejak dahulu kala kepulauan nusantara ini sudah merupakan satu kesatuan. Ketentuan ordonansi 1939 tentang Ordonansi, dapat memecah belah keutuhan wilayah Indonesia dari deklarasi tersebut mengandung suatu tujuan untuk mewujudkan bentuk wilayah Kesatuan Republik Indonesia yang utuh dan bulat Untuk menentukan batasbatas wilayah NKRI K , sesuai dengan azas negara Kepulauan Untuk mengatur lalu lintas damai pelayaran yang lebih menjamin keamanan dan keselamatan NKRI Sejalan dengan semangat Deklarasi Djuanda yang diperingati setiap tanggal 13 Desember, maka momentum ini dapat dijadikan sebagai tonggak untuk membangkitkan kesadaran setiap lapisan m a s y a ra k a t bahwa Provinsi Kalimantan Barat memiliki potensi sumberdaya pesisir dan laut yang sangat melimpah, dimana sampai dengan saat ini kekayaan sumberdaya alam tersebut belum dikelola secara optimal. Belum optimalnya pengelolaan wilayah pesisir dan laut Kalimantan Barat tersebut tidak terlepas dari kebijakan pembangunan pada masa orde baru yang lebih menitikber-

TINJAU: Gubernur Kalbar Drs Cornelis MH meninjau pasar ikan sehat di PPP Sui Rengas Pontianak.

laut PBB ke-III Tahun 1982 (United U Nations Convention On The Law of The Sea/UNCLOS 1982). Selanjutnya delarasi ini dipertegas kembali dengan UU Nomor 17 Tahun 1985 tentang pengesahan UNCLOS 1982 bahwa Indonesia adalah negara kepulauan. Pada tahun 1999, Presiden Soeharto mencanangkan tanggal 13 Desember sebagai Hari Nusantara. Penetapan hari ini dipertegas dengan terbitnya Keputusan Presiden RI Nomor 126 Tahun 2001, sehingga tanggal 13 Desember resmi menjadi hari perayaan nasional. Inti sari dari Deklarasi Juanda, 13 Desember 1957 adalah sebagai berikut: Bahwa Indonesia menyatakan sebagai negara kepu-

atkan pembangunan kearah daratan, sehingga wilayah pesisir dan laut masih tertinggal. Problematika serta ekses negatif yang timbul akibat ekk sploitasi sumberdaya alam didaratan yang mengabaikan kelestarian lingkungan seperti; pembalakan hutan, dimana berdasarkan informasi dari Antara News, 2012 (Source : http://www.antaranews.com), hutan gundul di Indonesia telah mencapai 42 juta Ha, penambangan mineral ilegal, PETI, pengembangan pemukiman yang mengabaikan unsur tata ruang, dan pembangunan kawasan industri telah mengakibatkan berbagai hal yang negatif seperti; tanah longsor, erosi, pencemaran, banjir, pendangkalan muara sungai dan pada akhirnya menyebabkan terjadinya ketidakseimbangan

ekologi dan penurunan kualitas lingkungan yang berpengaruh negatif terhadap kehidupan manusia. Dilain sisi, untuk memulihkan degradasi dan kerusakan lingkungan akibat ekses negative eksploitasi sumberdaya alam didaratan tersebut adalah sesuatu pekerjaan tidak mudah, membutuhkan waktu untuk pemulihan yang cukup lama serta membutuhkan biaya yang sangat mahal.Wilayah pesisir dan laut di provinsi Kalimantan Barat dengan cakupan yang sangat luas dengan panjang garis pantai mencapai 1.163 Km, luas perairan laut teritorial Provinsi Kalimantan Barat yang mencapai 26.000 Km2 dan didalamnya terkandung potensi sumberdaya alam yang cukup melimpah adalah merupakan sebuah harapan baru untuk mendorong pertumbuhan ekonomi Provinsi Kalimantan Barat. Potensi sumberdaya pesisir dan laut Kalimantan Barat sampai dengan saat ini masih belum dikelola secara optimal, oleh karena itu membutuhkan pribadi-pribadi putra bangsa dimanapun berada yang memiliki daya juang tinggi untuk memajukan Kalimantan Barat. Kegiatan ekonomi produktif yang dapat dikelola dan diusahakan dari sumberdaya di wilayah pesisir dan laut Kalimantan Barat antara lain adalah; Pengembangan energi listrik alternative dari energi geothermal, energi gelombang air laut, serta tenaga angin untuk penerangan masyarakat pesisir dan pulau-pulau kecil, Pengembangan usaha perikanan tangkap yang ramah lingkungan Pengembangan usaha budidaya ikan seperti; budidaya udang, bandeng, kerapu, kakap putih, lobster, bawal bintang, kerang, rumput laut dan lainlainnya Pengembangan usaha garam rakyat di wilayah pesisir Usaha penggalian harta karun diwilayah pesisir dan laut Kalbar Pengembangan usaha transportasi sungai, muara , selat dan laut Kalbar Pengembangan usaha dan industri pengolahan hasil perikanan Pengembangan usaha dan industri kreatif berbasis kelautan Pengembangan wisata alam berbasis bahari atau kelautan (ecomarine tourism) seprti; wisata alam di hutan mangrove, wisata menyelam di daerah terumbu karang, wisata memancing ikan, wisata pantai, dll Pengembangan wisata berbasis aktifitas ekonomi masyarakat di wilayah pesisir yang dapat dikembangkan disetiap sentra-sentra masyarakat nelayan dan pengolah hasil perikanan. Pengembangan wisata berbasis budaya masyarakat di wilayah pesisir. Pengembangan wisata bahari berbasis penelitin (marine tourism based on research) Pengembangan wisata diwilayah pesisir berbasis kuliner serba ikan laut Pengembangan usaha dan industri jasa-jasa kelautan lainnya. C

M

Y

K

Agar potensi ekonomi yang cukup besar di wilayah pesisir dan laut Provinsi Kalimantan Barat yang masih asri ini tidak salah urus, kecolongan dalam pengelolaannya atau menimbulkan ketimpangan dalam pemanfaatannya dimasa yang akan datang dan pada akhirnya berdampak negative yang mengakibatkan degradasi dan penurunan kualitas ekologi dan lingkungan di wilayah pesisir dan lautan Kalimantan Barat, maka penyusunan rencana tata ruang pengelolaan wilayah pesisir dan pulau-pulau kecil Kalimantan Barat melalui penyusunan dokumen hirarkies pengelolaan (Renstra, Renzon, Rencana Pengelolaan, Rencana Aksi) yang memperhatikan keseimbangan antara aspek ekonomi, ekologi dan sosial masyarakat pesisir menjadi suatu keharusan dan urgen untuk segera disusun yang diikuti dengan penerbitan peraturan perundangundangan berupa Perda Provinsi Kalbar yang mengatur tentang pengelolaan sumberdaya pesisir laut dan pulau-pulau kecil guna memberikan perlindungan secara optimal terhadap ekologi wilayah pesisir dan pulau-pulau kecil kalbar, serta untuk memberikan jaminan serta kepastian hukum bagi masyarakat yang melakukan usaha dan investasi di wilayah pesisir dan

TAMBAK: Tambak udang intensive di Kec Sui Raya Kabupaten Bengkayang

dan Pulau - Pulau Kecil Provinsi Kalimantan Barat telah disusun oleh Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Kalimantan Barat pada tahun 2011 Secara parsial dokumen rencana zonasi wilayah pesisir dan pulau-pulau kecil di Kabupaten / Kota Provinsi Kalimantan Barat sebagian juga telah disusun, hanya perlu disinkronkan dan disinergikan dengan dokumen rencana zonasi yang telah disusun pemerintah Provinsi Kalimantan Barat. Untuk kedepan penyusunan rencana zonasi wilayah pesisir dan pulau-pulau kecil di kabupaten/kota diharapkan agar melibatkan unsur provinsi, karena bagaimana pun juga rencana zonasi yang disusun oleh pemerintah kabupaten/

29.303,99 Ha Potensi pengembangan budidaya tambak ikan bandeng baik monokultur maupun secara polikultur dengan udang windu serta rumput laut mencapai; 12.998,52 Ha Potensi pengembangan budidaya ikan kerapu, bawal bintang, kakap putih dan rumput laut; 13.018,48 Ha Potensi pengembangan usaha perikanan tangkap dengan area penangkapan ikan potensial diatas 5 mill laut di perairan laut Wilayah Pengelolaan Perikanan (WPP W ) 711 yaitu; Selat Karimata, laut Natuna dan laut China Selatan hingga ke perairan ZEEI dengan standing stok ikan perairan laut sebesar; 1.058,6 ribu ton /tahun, yang telah didukung oleh

kota tidak bisa melepaskan diri dari rencana zonasi yang telah menjadi kebijakan provinsi dan nasional atau kebijakan untuk kepentingan dengan skala yang lebih besar. Pada saat ini kelengkapan dokumen hirarkies selanjutnya yakni dokumen rencana

ketersediaannya Pelabuhan Perikanan/Pangkalan Pendaratan Ikan berukuran sedang hingga besar sebanyak 20 lokasi disepanjang Pantai Kalimantan Barat Potensi pengembangan garam rakyat di Kabupaten Ketapang yang memiliki salinitas rata-rata yang lebih tinggi dibandingkan dengan daerah lainnya di Kalimantan Barat. Potensi penyerapan tenaga kerja pada sektor kelautan dan perikanan di Provinsi Kalimantan Barat pada saat ini tercatat 118.648 orang, maka apabila sektor ini dikelola dengan baik penyerapan tenaga kerjanya bisa meningkat mencapai 6 kali atau sebanyak 711. 888 orang yang terlibat secara langsung pada sektor perikanan. Adanya Sekolah Menengah Umum Perikanan (SUPM) Negeri di bawah Kementrian Kelautan dan Perikanan RII yang berada di Kota Pontianak Provinsi Kalimantan Barat telah ikut andil dan berkontribusi dalam meningkatan kualitas SDM Kalimantan Barat di bidang perikanan, dimana para lulusannya merupakan tenga untuk membangun sektor kelautan dan perikanan di provinsi Kalimantan Barat. Seiring dengan momentum Hari Nusantara yang diperingati setiap tanggal 13 Desember, maka sosialisasi dan gerakan penyadaran untuk mengenal, mencintai, mengelola dan menjaga sumberdaya pesisir dan laut Kalimantan Barat kepada seluruh lapisan masyarakat Kalimantan Barat perlu terus dilakukan karena potensi sumber daya alam di wilayah pesisir dan laut Kalimantan Barat yang cukup besar ini dapat memberikan kesejahteraan lahir batin bagi masyarakat Kalimantan Barat. (Penulis adalah Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Kalbar)

MANGROVE: Ekologi hutan mangrove yang masih sangat subur di Muara Sungai Kendawangan Kabupaten Ketapang.

laut Kalimantan Barat. Dokumen hirarkies pengelolaan wilayah pesisir dan pulaupulau kecil Provinsi Kalimantan Barat memang secara bertahap telah disusun, salah satunya adalah sebagai berikut; Dokumen Rencana Strategis Pengelolaan Wilayah Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil Provinsi Kalimantan Barat telah disusun oleh Bappeda Provinsi Kalimantan Barat pada tahun 2004, dan pada saat ini keberadaan dokumen tersebut perlu dilakukan peninjauan / penyusunan kembali mengingat umurnya sudah cukup tua hampir sembilan tahun dan dinamika wilayah pesisir dan pulau-pulau kecil Kalimantan Barat telah banyak mengalami perubahan. Dokumen Rencana Zonasi Pengelolaan Wilayah Pesisir

pengelolaan dan rencana aksi wilayah pesisir dan pulau-pulau kecil Provinsi Kalimantan Barat belum disusun, oleh karena itu perlu segera dilakukan usulan pengganggarannya agar pengelolaan di wilayah pesisir Provinsi Kalimantan Barat dapat optimal, dan memberikan manfaat kepada seluruh lapisan masyarakat Kalimantan Barat. Pada saat ini potensi sumberdaya di wilayah pesisir dan pulau-pulau kecil Kalimantan Barat yang sangat dimungkinkk an untuk dikembangkan dan diusahakan guna mendorong perekonomian Provinsi Kalimantan Barat adalah antara lain sebagai berikut; Potensi pengembangan budidaya tambak undang windu baik secara tradisional maupun intensif dengan potensi pengembangan mencapai;


Pontianak Post

Kamis 13 Desember 2012

KOMUNIKASI BISNIS

Solusi Tepat Atasi Masalah Lambung “MUNGKIN karena sering telat makan, sudah 6 bulan saya menderita gejala maag,” ungkap A. Hartono. Tak mau kondisinya berkelanjutan, ia pun berusaha mengobati sakitnya tersebut, sampai akhirnya ayah 2 orang anak tersebut mendapat informasi tentang Gentong Mas dan tertarik untuk mencobanya. “Kalau gejala maag saya sudah kambuh, perut sering terasa kembung dan nyeri di lambung,” jelas pria yang akrab disapa dengan panggilan-Tono tersebut. Gastritis atau lebih dikenal sebagai maag berasal dari bahasa Yunani yaitu Gastro, yang berarti perut/lambung dan Itis yang berarti inflamasi/peradangan dengan gejalagejala seperti perih atau sakit seperti terbakar pada perut bagian atas yang dapat menjadi lebih baik atau lebih buruk ketika makan, mual, muntah dan lain-lain.Jika dibiarkan tidak terawat, Gastritis akan dapat menyebabkan peptic ulcers dan pendarahan pada lambung. Beberapa bentuk Gastritis kronis dapat meningkatkan risiko kanker lambung, terutama jika terjadi penipisan secara terus menerus pada dinding lambung dan perubahan pada sel-sel di dinding lambung.

Setelah minum Gentong Mas, pria berusia 31 tahun ini kini mendapatkan manfaatnya. “Alhamdulillah keluhan karena sakit maag sekarang sudah berkurang. Saya sudah merasakan manfaatnya sejak minum herbal ini selama 1 bulan,” terang PNS tersebut dengan gembira. Wa r g a K a bupaten Bengkayang, Kalimantan Barat ini pun tidak segan-segan berbagi pengalaman baiknya itu dengan yang lain. “Semoga pengalaman yang saya rasakan ini dapat bermanfaat bagi yang lain,” harapnya. Gentong Mas adalah minuman herbal dengan kandungan vitamin dan nutrisi bermutu. Bahan utama Gentong Mas, yaitu Gula Aren dan Nigella Sativa (Habbatussauda) terbukti memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Habbatussauda dalam Gentong Mas bermanfaat untuk memelihara pembuluh darah, perbaikan sistem saraf, optimalisasi aktifitas hormon, meningkatkan proses penyembuhan dinding lambung, meningkatkan daya tahan tubuh dan bersifat anti bakteri. Selain itu,

Sinshe Hongkong TCM Atasi Rinitis & Asma secara Efektif Sampai ke Akar-akarnya

Habbatussauda dapat mengatasi gangguan tidur dan relaksasi. Cabe jamu yang terdapat dalam Gentong Mas bermanfaat untuk mempercepat penyembuhan mukosa lambung, sedangkan kandungan yang terdapat dalam Kayu Manis bersifat anti kembung dan mules. Kapulaga dalam Gentong Mas bermanfaat sebagai anti muntah serta radang lambung, dan Gula Aren bermanfaat untuk menurunkan penyerapan lemak dan perbaikan sistem saraf. Untuk hasil cepat dan maksimal dianjurkan untuk makan teratur, hindari alkohol, rokok, kendalikan stress, dan jika memungkinkan hindari obat penghilang nyeri. Manfaat yang hebat bagi kesehatan dan rasa yang lezat membuat semakin banyak masyarakat yang mengkonsumsi Gentong Mas. Informasi lebih lanjut silahkan kunjungi www.gentongmas.com.Bagi Anda yang membutuhkan Gentong Mas bisa didapatkan di apotek/toko obat terdekat atau hubungi Pontianak: 081376179880/05617020305, Kubu Raya: 081310766322, Singkawang: 082128103317, Sambas: 081376179880, Bengkayang: 082154699920,Landak:081376179880, Sanggau: 081220795618, Sekadau: 082154699920, Sintang: 081376179880, Melawi: 081376179880, Mempawah: 085345340007, Ketapang: 081256520280, Putusibau: 082154699920. Terdaftar di Depkes:PIRT:812.3205.01.114.(e5/biz)

Pengobatan Sinshe TCM yang Manjur, Satu-satunya di Pontianak SINSHE Hongkong TCM Pontianak yang beralamat di Jl. Agus Salim No. 126-Pontianak, merupakan pusat pengobatan penyakit kronis dengan metode TCM (Traditional Chinese Medicine), ada konsultan sinshe ahli TCM ternama, dengan herbal alami TCM telah berhasil mengatasi penyakit banyak pasien penderita. Menggunakan paduan pengobatan tradisional TCM & resep ilmu pengetahuan modern, resep kuno kekaisaran, resep pengalaman, resep rahasia turun temurun, khusus mengobati berbagai penyakit bandel, penyakit kronis dan penyakit yang sudah lama diobati namun belum sembuh juga. Sinshe Hongkong TCM Pontianak dalam mengobati berbagai penyakit jenis akut maupun kronis antara lain: asma, radang hidung, radang tenggorokan, bronchitis, emfisema paru dan penyakit lainnya menerapkan metode TCM

difokuskan hanya dengan menghilangkan bengkak dan nyeri saja, namun harus diikuti dengan adanya penurunan asam u r a t y a n g b e rlebih dari tubuh Anda, mencegah kekambuhan dan komplikasi. Karena pengobatan yang dilakukan sifatnya jangka panjang, maka sebenarnya alam sudah menyediakan berbagai macam nutrisi yang terkandung dalam bahan alam yang bisa dimanfaatkan untuk membantu menurunkan penderitaan akibat asam urat, yang tentu saja lebih aman seperti Remact. Remact merupakan hasil riset penelitian para ahli di Jepang, yang berisikan formulasi bahan alami untuk membantu mengatasi rasa nyeri dan bengkak dengan kombinasi 3 tanaman yang sudah melewati proses ekstraksi tingkat tinggi, yaitu ekstrak gingerol yang diambil dari Jahe merah, dan juga Boswellia Serrata dan Devil’s Claw yang bersifat “natural steroid” sehingga membantu mengurangi pembengkakan. Untuk membantu menurunkan kadar asam urat berlebih, Remact dilengkapi dengan ekstrak biji seledri, dimana kandungan 3nB (3-n-buthylphtalide) dan apigenin dalam biji seledri akan membantu menghambat pembentukan asam urat dan mengeluarkan kelebihan dalam tubuh dengan mengeluarkannya lewat ginjal.

Minum Remact 2x2 kapsul per hari secara rutin, dan tidak hanya nyeri sendi berkurang, tapi kadar asam urat pun akan turun. Hotline service (SMS Only) : 08 777 100 100 7 atau PT Marion Sam. Remact sudah tersedia di dalam Kota Pontianak: Jl. Tanjungpura (Apt Utama, Apt Matahari), Jl. Gajahmada (Apt Makmur 2, Apt Gajahmada, Apt Kencana, Apt Jaya), Jl. Imam Bonjol (Apt Imam Bonjol, Apt Cinta Kasih), Jl. KH. Ahmad Dahlan (Apt Agung, Apt Mandiri 2, TO Jenaka), Jl. Veteran (Apt Megasari Farma), Jl. HOS Cokroaminoto (Apt Merdeka Timur), Jl. Jend. Urip (Apt Mulia), Jl. Serayu (Apt Makmur 1), Jl. Dr. Sutomo (Apt Zam-Zam). Luar Kota Pontianak: Jl. Diponegoro di Singkawang: Apt Merdeka. Jl. GM Taufik di Mempawah: Apt Mempawah. Jl. MT Haryono di Ketapang: Apt Mulia Kayong. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi distributor kami: PT. Penta Valent Cab. Pontianak (742854). (a2/biz)

PERMASALAHAN kehidupan kota yang penat, padat, macet dan polusi udara di kota besar menjadi teman sehari-hari para pencari nafkah, mau tidak mau dilalui dalam perjalanan berangkat maupun pulang kantor. Belum lagi persoalan pekerjaan, sangat menguras kerja seluruh anggota tubuh, baik itu otot saraf otak dan organ tubuh lainnya. Sesampainya di rumah seluruh badan terasa sangat lelah kadang langsung tidur, istri pasti cemberut. Malu rasanya tidak dapat melayani istri di tempat tidur. Kalau dibiarkan bisa-bisa tak terlihat lagi keharmonisan rumah tangga yang dulu bersemi. Tapi tak perlu khawatir, telah hadir ditengah-tengah kita Mencap (POM TR. 082 396241),

Mazda CX-3 akan mengusung teknologi SkyActiv dan bodi ringan serta berbagai hal yang terkait dengan efisiensi bahan bakar. Kemungkinan lainnya, ia akan ditawarkan secara eksklusif dalam format front-wheel-drive karena pada kenyataannya crossover 2WD lebih populer ketimbang versi AWD.

sesudah diatasi tidak mudah kambuh. “Dapatkan program promosi khusus bagi yang datang berobat ke Hongkong Medistra TCM”. Untuk konsultasi dan pengobatan, hubungi: Sinshe Hongkong TCM Jl. Agus Salim No. 126, Pontianak, telpon 0561-733268, 0821 52797 888.(Hari Minggu dan libur tetap buka).(a2/biz)

produk herbal berbentuk kapsul penambah keras stamina vitalitas pria dewasa menjadi tahan lama. Khasiatnya langsung dirasa-

kan gairah seksual makin keras dan tahan lama. Istri mana yang tak mau merasakan kenikmatan yang belum dirasakan sebelum-

nya. Dan hebatnya lagi, Mencap mudah didapat di apotek-apotek terdekat di kota Anda. Pontianak : Apt Sungai Raya Dalam, Apt Arwana, Apt Amelia, Apt Utama, Apt Sehat, Apt Imam Bonjol, Apt Matahari, Apt KF, Apt Tanjung Pura, Apt Prety, Apt Anugrah Siantan, Apt Gajah Mada, Apt Bintang, Apt Makmur 1 dan 2, Apt Bhakti. Apt Merdeka Timur, Apt Mulia, Apt Mandiri 1 dan 2, Apt Bersama, Apt Pelangi, Apt MS Farma, Apt Purnama, Apt Assyifa, Apt Sejahtera, Apt SAA, TO Batara, TO Fajar Jeruju, TO Paris, TO Jenaka, TO Sinar Abadi, TO Lestari, TO Timur, TO Murni, TO Hidup Sehat, TO Hidup Segar, TO Kapuas, TO Hidup Segar. Singkawang: Apt Singkawang & Apt Sudarso. Sambas: The Santos Jl. Keramat. Mempawah: Apt Mempawah. Ketapang: Apt Medika, Apt Mulia, Apt Lestari Farma, TO Sumber Sehat, TO Sumber Lestari. Atau dapatkan di apotek dan toko obat terdekat di sekitar tempat tinggal Anda. Mencap khasiat mengatasi impotensi lemah syahwat mani encer, enjakulasi dini. Khusus agen hubungi: 085313648524/085313648543.(d2/ biz)

Smartphone Full HD Berlayar 5 Inci PRODUSEN smartphone asal taiwan, HTC kembali melakukan inovasi. Kali ini HTC menghadirkan smartphone Full HD dalam layar 5 inci yang pertama di dunia, HTC J Butterfly (HTL21).Mengutip laman Engadget, kehadiran smartphone ini, pertama kali diungkapkan oleh operator seluler Jepang KDDI. Ini menjadi indikasi HTC J Butterfly pertama kali akan hadir di negeri matahari terbit tersebut. Namun, HTC mengklaim akan menyediakan smartphone ini secara global. Rencana peluncurannya pertengahan Desember ini. Namun tanggal pastinya hingga kini, belum diketahui. Perangkat ini mempunyai layar 5 inci Full HD dalam resolusi 1080p pixel dan kepadatan 440 pixel per inch. Ukuran resolusi ini yang membuatnya menjadi salah satu layar smartphone paling canggih dibandingkan lain-

Mazda Siapkan CX-3 dari Basis Mazda2 MAZDA dikabarkan tengah menyiapkan sebuah SUV kecil yang berbasis Mazda2 yang akan meluncur pada 2014. Kendaraan yang akan menjadi pesaing sekelas Nissan Juke ini akan diberi nama CX-3 dan kemungkinan akan mengusung mesin bensin 1.3 liter turbo dan diesel 1.6 liter.

yang sudah memiliki sejarah sekitar 2.000 tahun, mengkombinasikan pengalaman para ahli pengobatan kuno, penelitian dan terobosan baru, digabungkan dengan teknologi tinggi modern. Ini setelah melalui penelitian bertahuntahun, berhasil menciptakan terobosan terbaru herbal alami yang sangat berkhasiat untuk mengobati berbagai macam penyakit radang hidung dan tenggorokan serta asma sampai ke akarakarnya, yakni San Lian He Xiao Yan Fang Fa dan Yi Tian Ding Chuan San. Metode pengobatan TCM ini memiliki hasil efektivitas yang sangat tinggi, persentase keberhasilannya sangat tinggi, tidak beracun, tidak memiliki efek samping, tidak peduli kondisi penyakit ringan/ parah, usia tua/muda, riwayat penyakit panjang/pendek, rata-rata begitu konsumsi obat herbal akan terasa khasiatnya, rata-rata diobati sekitar 3-7 hari semua gejala penyakit berangsur menghilang, dengan obat 2-3 tahap pengobatan bisa diatasi,

Ingin Tahan Lama, Mencap

Nyeri Sendi & Asam Urat Kambuh?

INGAT kapan terakhir kali anda terserang nyeri sendi..? mulai dari derajat yang paling ringan yaitu hanya berupa kaku, sampai derajat yang berat yaitu berupa rasa nyeri yang tajam dan hebat serta diikuti bengkak serta kemerahan terutama di ibu jari kaki yang bisa meluas sampai ke pergelangan kaki, tumit, lutut, jari dan pergelangan tangan, serta bahu. Rematik asam urat adalah suatu penyakit yang ditandai dengan adanya serangan nyeri mendadak dan berulang dipersendian karena adanya peningkatan kadar asam urat dalam darah yang bisa disebabkan karena asupan makan yang tinggi purin seperti jeroan, daging berwarna merah, seafood, kacang dan sebagainya. Pada kondisi ini, asam urat ini akan mudah mengendap, mengkristal, menumpuk pada celah sendi dan menimbulkan peradangan, terutama pada sendi yang sering mendapat tekanan seperti misalnya pangkal jempol kaki dan tangan, mata kaki, tumit, siku dan juga bahkan telinga. Akibatnya ketika seseorang sedang mengalami kekambuhan asam urat, nyeri yang dirasakan sangat tajam dan mendadak, kadang disertai adanya demam ringan. Pada sendi yang terkena serangan biasanya akan berwarna merah dibandingkan yang sekitarnya, terlihat lebih mengkilat, membengkak dan kulit bagian atasnya akan terasa panas. Bahkan pada kasus yang lebih parah si penderitanya bisa mengalami kesulitan untuk bergerak. Serangannya biasanya akan dialami pada kondisi udara dingin seperti tengah malam hingga pagi hari. Apakah Anda salah satu pengidap asam urat? bila Ya, maka Pengobatan asam urat tidak hanya

13

Advertorial

Soal kepraktisan, sepertinya akan memainkan peranan penting dalam pengembangan mobil tersebut. Kendaraan ini kabarnya akan mengusung fitur intelligent seat dengan kusri bagian belakang yang dapat dilipat secara otomatis dengan menekan sebuat tombol. (*/fjr)

FOTO IST

SERI TERBARU: Model memperlihatkan smartphone baru produksi raksasa elektronik Taiwan, HTC.

nya.Sebagai perbandingan, layar retina iPhone 5 memiliki hanya 1136x640p, dengan kepadatan 326 ppi.Performa HTC J Butterfly ini didukung oleh prosesor quad-core 1.5GHz Snapdragon S4, RAM 2GB, ruang penyimpanan mencapai 16 GB, kamera 8 megapiksel, dan menjalankan Android 4.1 Jelly

Bean.Untuk konektivitas, ponsel ini lengkap dengan koneksi 802.11a/b/g/n WiFi, Bluetooth 4.0 (LE), NFC, LTE dan CDMA/GSM/ UMTS/GPRS radio.Perangkat ini hanya ketebalan 9.1mm. Namun ketipisan ini masih memberikan ruang bagi baterai 2.020 mAh di dalamnya. (upi)

Dharma Wanita Persatuan Peringati HUT ke-13 Pengurus Provinsi dan Kabupaten/ Kota Gelar Rakerda DHARMA Wanita Persatuan Provinsi Kalimantan Barat memperingati HUT ke-13 di Auditorium Polnep, Rabu, 12 Desember 2012. Kali ini, Dharma Wanita Persatuan mengusung tema ‘optimalisasi pencapaian pelaksanan program kerja melalui suksesnya program unggulan Dharma Wanita Persatuan.’ Peringatan HUT ke-13 dirangkaikan pelaksanaan rapat kerja daerah Dharma Wanita Persatuan se-Kalbar.

Kegiatan dibuka Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Tony Ferdi SSos MSi, mewakili Gubernur Kalimantan Barat. Ia menyampaikan, para ibu memiliki peran penting dalam mendidik anakanak untuk menjadi generasi masa depan yang baik. Pemprov menyambut baik salah satu program Dharma Wanita Persatuan terkait bela negara. Ia menyampaikan, bentuk bela negara bermacam-macam, seperti menjauhkan anak dari bahaya narkoba, menghindarkan anak-anak dari paham terorisme yang menyesatkan, serta banyak lagi. “Semakin maju suatu bangsa, masyarakatnya makin

kompleks. Peran ibu-ibu untuk mendidik anak-anak dan mensupport para bapak tidak perlu diragukan lagi. Tinggal bagaimana kita beri pencerahan dalam masyarakat,” ujarnya saat membacakan sambutan Gubernur Kalbar. Pada Pontianak Post, Ketua Dharma Wanita Persatuan Provinsi Kalbar Saminah Ngatman menyampaikan, HUT ke-13 merupakan peringatan se-Indonesia, tepatnya 7 Desember, tapi tiap provinsi dan kabupaten/kota diberi kesempatan untuk merayakannya hingga 22 Desember 2012. “Fokus kami saat ini bidang pendidikan. Kami bermitra

dengan pemerintah, khususnya Dinas Pendidikan untuk mengadakan sosialisasi wajib belajar 12 tahun atau Pendidikan Menengah Universal pada 2013. Program unggulan lain terkait bela negara, agar kami para ibu bisa membawa anak-anak ke jalan yang benar,” jelasnya. Ragam kegiatan telah digelar untuk peringati HUT ke-13, seperti lomba pidato khusus ibu-ibu dharma wanita, aksi donor darah, bakti sosial, dan kunjungan ke mantan pengurus. Lomba pidato untuk pembelajaran pada ibu-ibu agar percaya diri bicara di depan publik. “20 Desember nanti, kami gelar sunatan massal di Kantor Dharma Wanita Persatuan Kalbar, renC

M

Y

K

cananya 50 peserta,” katanya. Disamping itu, ia menegask a n , ra k e rd a tindak lanjut dari hasil Rakernas Dharma Wanita Persatuan pada 13 Juli 2012. “Hasilnya, kami sosialisasi kembali di sini,” ujarnya. Rakerda diikuti sekitar FOTO SEREMONI 179 peserta dari POTONG TUMPENG: Dharma Wanita Persatuan Kalbar melakukan pemotongan utusan kabu- tumpeng oleh Ketua Dharma Wanita Persatuan untuk peringati HUT ke-13. paten/kota seKalbar (ketua, serta unsur tingkat provinsi. Apa kendala di lapangan dan sekretaris, bidang pendidikan, “Kami evaluasi kegiatan yang bagaimana cara mengatasinya,” sosial budaya, dan ekonomi), sudah dilaksanakan dari 2010. pungkas Suminah. (d1/ser)


KUBU RAYA

14

Pontianak Post

z

Kamis 13 Desember 2012

PENONAKTIFAN DARI JABATAN OLEH BUPATI

Rustam Effendi Menangkan Gugatan SUNGAI RAYA-Mantan Sekretaris Dinas Perhubungan Kabupaten Kubu Raya, Rustam Efendi boleh bahagia, setelah Majelis Hakim Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) yang diketuai R Basuki Santoso memenangkan gugatan yang diajukannya terkait penonaktifan jabatannya oleh Bupati Kubu Raya, Muda Mahendrawan, Rabu (12/12). Kuasa hukum penggugat, Sukandar menegaskan jika penonaktifan Rustam Effendi dari jabatan sebagai Sekretaris Dinas Perhubungan dianggap tidak prosedural. Seharusnya sebelum memberhentikan kliennya setidaknya bupati harus melalui proses, seperti melakukan pemanggilan secara resmi dan kemudian diperiksa. Namun kenyataanya, lanjut Sukandar, Bupati Kubu Raya tidak melakukan prosedur yang telah diten-

tukan. Sehingga pemberhentian Rustam Effendi ini termasuk hukuman berat berdasarkan pasal 7 UU No 3, tahun 2010 tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil. “Alasan penonaktifan penggugat dari jabatannya karena tidak loyal kepada bupati, yakni dengan membuat tulisan pada media massa. Meskipun melanggar, maka itu harus melalui proses, dilakukanya pemanggilan dan pemeriksaan serta teguran secara tertulis. Seharusnya p emberhentian melalui proses,” katanya. Karena mekanisme pemberhentian tidak prosedural, lanjut Sukandar majelis menyatakan keputusan itu batal. Tetapi dalam persidangan tersebut kliennya tidak berkenan lantaran saat ini jabatannya sudah diisi oleh orang lain. Melalui majelis tergugat meminta kepada Bupati un-

tuk menempatkan Rustam Efendi jabatan esselon yang setingkat dan sederajat. Sementara itu ditemui di tempat terpisah, sebagai penggugat Rustam Efendi menegaskan jika tulisan yang diterbitkan di media massa itu hanya berbentuk kritik sosial terhadap kebijakan yang dikeluarkan Bupati Kubu Raya. Menurutnya, banyak kebijakan-kebijakan dari Bupati yang memang tidak sesuai dengan aturan. “Tulisantulisan itu hanya sebagai kontrol terhadap jalannya pemerintahan, melalui tulisan setidaknya bupati dapat mengerem, beberapa kesalahan dan pelanggaran yang dilakukan,” katanya. Terkait dengan keputusan yang dikeluarkan majelis, Rustam Efendi berharap Bupati Kubu Raya dapat berbesar hati, mengingat kebijakannya dalam memberhentikan pegawai itu tidak sesuai dengan aturan

yang ada. “Yang harus dipahami bahwa pegawai negeri sipil bukan pejabat politis, tapi pejabat karir dan punya hukum dan UU tersendiri,” tegasnya. Rustam Efendi juga berharap bupati dapat melaksanakan keputusan ini segera dan tidak menunda sehingga dapat menimbulkan masalah baru. “Apa yang terjadi saat ini merupakan pembelajaran yang baik bagi bupati, karena di NKRI dan bupati penyelenggara dan bukan raja, sehingga tidak bisa semena-mena terhadap pegawainya. Setiap kebijakan yang dikeluarkan harus ada dasar dan tidak seenaknya seperti raja. Kuasa hukum tergugat, Mustofa menilai suatu kewajaran jika dalam persidangan ada kalah dan menang. Terkait hasil yang telah diputuskan ia akan berkoordinasi dengan bupati untuk menindaklanjuti keputusan yang dikeluarkan majelis. (adg)

Foto Adong Eko/Pontianak Post

BARAU: Pengerjaan barau yang dipertanyakan warga. Warga berharap sungai yang dibarau lebih panjang, mengingat abrasi yang mengancam pemukiman warga semakin dekat.

Terancam Abrasi Pertanyakan Pembangunan Barau SUNGAI RAYA-Kediaman Jainab Ahmad warga Dusun Karya Mulya Desa Jeruju Kecamatan Sungai Kakap Kabupaten Kubu Raya terancam hanyut. Akibat abrasi yang terjadi pada sungai yang terletak di depan rumahnya terus melebar. Dari pantauan Pontianak Post di lokasi, antara halaman rumah milik Jainab dengan tepian sungai tinggal meninggalkan jarak dua meter. Sementara proyek pembangunan barau hanya dilakukan di tepi sungai samping jalan. “Dulu halaman rumah saya panjang sampai tujuh meter dari tepi sungai, tapi sekarang tanahnya habis dibawa air dan semakin mendekati depan rumah,” katanya, Rabu

(12/12). Menurut Jainab abrasi terjadi sejak pintu air mengalami kerusakan. Sehingga volume air tidak terkontrol mengakibatkan abrasi. Bahkan jembatan yang dibuatnya saat ini sudah ikut terbawa arus sungai. “Yang kami kecewakan kenapa pembangunan barau hanya di satu tepi sungai saja, padahal dampak abrasi disemua tepi sungai,” ucapnya. Dengan tidak adanya perhatian dari pemerintah, lanjut Jainab dirinya sangat khawatir jika abrasi akan terus terjadi dan terus memakan halaman rumahnya. Hingga pada akhirnya akan menyebabkan kediamannya juga akan menjadi korban.

C

M

Y

K

Untuk itu, ia berharap kepada pemerintah pembangunan barau tidak hanya di seberang saja, akan tetapi semua tepi sungai yang saat ini sudah terkikis. Selain merasa tidak mendapatkan perhatian, Jainab juga menuturkan jika pelaksanaan proyek terkesan tidak terbuka kepada masyarakat. Karena sejak dilakukannya pengerjaan pihak kontraktor tidak pernah memasang papan informasi, dari CV mana yang mengerjakan, dinas mana yang punya porgram berapa biaya yang digunakan. Padalah umumnya setiap proyek pasti selalu memasang papan informasi. Sementara itu, Pengawas

Yang kami kecewakan kenapa pembangunan barau hanya di satu tepi sungai saja, padahal dampak abrasi disemua tepi sungai Pekerja, Imin mengatakan sepengetahuan dirinya jika proyek pembangunan barau hanya dilakukan tepi sungai sebelah kiri tepatnya yang berdekatan dengan jalan. Sementara untuk tepi kanan sungai memang tidak masuk dalam proyek pembangunan barau. Menurut Imin pihaknya

hanya menjalankan tugas dari pemilik proyek yang memang telah sesuai dengan anggaran yang telah ditentukan. Yakni melakukan perbaikan pintu air, dan pembuatan barau sungai. “Kalau untuk kejelasan langsung tanyakan saja ke kontraktornya, saya hanya menjalankan tugas,” katanya. Terkait pertanyaan warga mengenai papan informasi, Imim berdalih jika pihaknya sudah memasang papan informasi yang dipasang di lokasi lain. Karena tidak mungkin semua lokasi proyek akan dipasang papan informasi. “Papan informasinya sudah dipasang di Sungai Kupah jadi di sini memang tidak dipasang,” ucapnya. (adg)


Pontianak Post

aneka pontianak

Kamis 13 Desember 2012

GKKB Pontianak Mampu Tampung Dua Ribu Jemaat Sambungan dari halaman 9

Gedung empat lantai ini sudah bisa digunakan untuk ibadah Natal kelak. Pasalnya pengerjaan bagian interiornya sudah sepenuhnya rampung. Sementara untuk eksterior, tinggal bagian depan saja yang belum dicat. Secara interior, gedung ini sangat kental dengan nuansa orientalnya. Terutama ornamen-ornamennya yang bercorak oriental. Christiandy berharap gereja ini dapat digunakan sebaik-baiknya oleh para jemaatnya untuk beribadah. “Dengan gereja yang

lebih megah dan representatif ini semoga para jemaat bisa lebih tenang dalam beribadah. Hendaknya dapat dimaksimalkan untuk pembinaan umat,” ujar orang yang rutin beribadah di GKKB itu. Sementara itu, Ketua Majelis Sinode GKKB, Pdt William Herjinto mengucapkan terima kasih kepada para jemaat, Pemprov Kalbar, Pemkot Pontianak, dan para donatur yang telah memberikan bantuan atas renovasi salah satu lembaga gereja tertua di Pontianak tersebut. “Tanpa campur tangan Tuhan lewat mereka, mungkin gedung gereja

ini tidak akan seperti ini,” ucapnya saat menyampaikan kata sambutan. Sebagai informasi, GKKB berdiri pada awal abad ke-20, tepatnya pada tahun 1906 di Singkawang. Sejak itu, gereja yang sempat bernama Tiong Hua Kie Tok Kau Hwee ini mengalami perkembangan. Gedung GKKB Jemaat Pontianak di Jalan Gajah Mada sendiri mulai dibangun pada tahun 1977 dan menjadi pusat peribadatan umat di Pontianak hingga mulai direnovasi total pada bulan November setahun yang lalu. (ars)

Warga RRC Menghipnotis Orang Indonesia Sambungan dari halaman 9

Betul saja, saat pihak Polres Landak berkoordinasi dengan Polres Pontianak, ada laporan tindak penipuan yang sama. Ketika dikroscek, para pelaku itu telah tiga kali melancarkan aksinya dalam waktu yang berbeda di Pontianak. Akhirnya, ketiga pelaku tersebut digiring ke Polresta demi keperluan pemeriksaan secara intensif. Salah satu korbannya yaitu wanita berumur 63 tahun, Theng Sui Jong. Dia mengaku telah kehilangan cincin, gelang, anting dan perhiasan lainnya setelah pelaku menghipnotis dirinya. “Saya rugi Rp60 juta,” cetusnya saat membuat keterangan di Polres Pontianak, kemarin (12/12). Jong menuturkan, saat salah satu pelaku berhasil menghipnotis dirinya, dia terlebih dulu dibawa masuk ke mobil milik pelaku, kemudian diantar ke rumah. “Setelah sampai di rumah, saya langsung mengambil semua perhiasan dan membungkusnya dengan kantong plastik. Dengan cepat, dia menukar kantong plas-

tik berisi perhiasan itu dengan kantong plastik miliknya yang berisi buah rambutan. Kemudian mereka lari,” ungkap Jong geram sembari menatap ketiga tersangka di ruang penyidik. Tiga puluh menit kemudian, Jong baru menyadari kejadian tersebut. Ketika diperiksa, ternyata perhiasan miliknya sudah lenyap semua. “Terakhir saya ingat, saat mereka mengimingimingi praktik pengobatan dan meramal kehidupan keluarga saya Setelah itu dia bilang, kegiatan tersebut harus dilakukan di rumah. Makanya mereka membawa saya ke rumah. Namun, setelah saya memberi perhiasan itu, mereka lari. Saya pun tidak berdaya,” paparnya. Salah satu tersangka, Eko, berkilah atas perannya melakukan tindak kriminalitas tersebut. Dia mengaku hanya sebagai sopir yang membawa kelima warga negara asing itu berkeliling Indonesia. Masalah tindak pidana penipuan yang dilakukan, Eko terus berkilah. “Saya hanya sopir mereka mas,” ung-

kap pria asal Jakarta ini. Sebelumnya, lanjut Eko, menjemput kelima warga negara asing itu di salah satu apartemen Jakarta. Kemudian, mengantar mereka dengan pesawat menuju Pontianak. Sesampainya di Bandara Supadio, sudah ada mobil rental untuk mengantar mereka jalan-jalan. “Hanya itu tugas saya. Kerjaan ini saya dapat dari Iwan, dan kegiatan kami dipantau terus olehnya melalui jaringan ponsel,” ungkapnya lemas. Kasat Reskrim Polresta Pontianak Kompol Puji Prayitno mengatakan, pihaknya masih melakukan pemeriksaan yang intensif terkait modus tindak pidana penipuan dengan hipnotis ini. Terutama, mendatangkan ahli bahasa untuk memeriksa kedua tersangka RRC yang tertangkap. Sejalan dengan itu, personil terus mencari jejak tiga rekan tersangka yang masih buron. “Kita jerat dengan pasal 372 dan 378 tentang tindak pidana penipuan serta menguntungkan diri sendiri,” tegasnya. (rmn)

Sengaja Pilih Tanggal 12 karena ... Sambungan dari halaman 9

Ini adalah momen yang paling bahagia bagi kami,” ujarnya. Kebahagian itu bertambah lantaran bayinya adalah laki-laki. “Di keluarga saya, dari semua adik-adik dan sepupu-sepupu saya semuanya perempuan. Jadi sekarang saya ada teman samasama cowok,” seloroh dia. Bayi-bayi lainnya juga lahir di rumah sakit dan Puskesmas di Pontianak. Di Puskesmas Jalan Alianyang contohnya, ada dua bayi yang lahir, kemarin. Keduanya lahir dengan cara normal, tidak dengan operasi.

Dua ibu yang melahirkan di sana, Nora Yana dan Mardiana mengaku berbahagia dengan kelahiran anak mereka. Terlebih bayi mereka lahir secara kebetulan bertepatan Tanggal cantik tersebut juga dijadikan momen pernikahan untuk sebagian orang. Mereka ingin hari spesial tersebut mudah diingat tanggalnya. Di Kantor Urusan Agama Kecamatan Pontianak Kota, Jalan dr Wahidin, ada lima pasangan yang mengkikatkan janji suci, kemarin. Namun jumlah tersebut kalah banyak dari tanggal cantik di tahun lalu, yaitu tanggal 11 bulan 11 (November) 2011.

“Tahun lalu yang mencatatkan perkawinan di sini ada 21 pasangan. Hari tidak terlalu ramai. Seperti hari-hari biasa saja,” ungkap salah seorang staf di KUA Pontianak Kota yang enggan disebutkan namanya. Rabu kemarin juga dijadikan momentum berbagai pihak sebagai tanggal peresmian gedung atau kantor. Di beberapa jalan di terlihat seremoni-seremoni peresmian gedung atau kantor, lantaran ada tanggal cantik. Contohnya kantor Bank Bank Central Asia di Jalan Tanjungpura, atau Gereja Kristen Kalimantan Barat di Jalan Gajah Mada. (ars)

Lima Ruko Ajukan Gugatan Baru Sambungan dari halaman 9

Pemerintah Kota Pontianak justru menuai polemik baru. Beberapa pemilik HGU di atas HPL No.7 yang tidak terima rukonya dieksekusi beberapa waktu lalu akan melayangkan gugatan baru ke Pengadilan Tata Usaha Negara Pontianak. Kuasa Hukum pemilik HGU di atas HPL No. 7, John Pasulu mengatakan khususnya lima pemilik ruko yang dieksekusi paksa akan melayangkan gugatan. “Khusus kelima pedagangan yang rukonya dieksekusi paksa kemarin, akan segera mengajukan gugatan ke PTUN,” kata John, kemarin. Menurut John, pihaknya sudah bertemu Ketua PTUN Pontianak. Menurutnya Ketua PTUN menganjurkan mengajuan permohonan pelaksanaan eksekusi dan memerintahkan untuk membayar biaya pelaksanaan eksekusi, dan secepatnya memanggil wali kota untuk melaksanakan putusan PTUN yang sudah inkrah. Sementara itu, Kepala Bi-

dang Pasar Kota Pontianak Syarif Usmulyono mengatakan seminggu mendatang, pembongkaran ruko tersebut harus sudah selesai. “Masih ada lima ruko yang belum dibongkar. Mereka sudah kami surati, kalau kami yang menang dalam persidangan itu. Maka dalam satu minggu ini, mereka harus angkat kaki dari ruko tersebut. Kalau tidak mau terpaksa akan kami eksekusi dengan paksa,” ujarnya. Syarif mengatakan orangorang yang tinggal di lima ruko tersebut, ada berniat untuk bertemu dengan Wali Kota Pontianak Sutarmidji. Untuk menyelesaikan masalah ini. “Katanya sih mereka ada niat untuk menyelesaikan masalah ini, mau ketemu dengan Pak Wali. Pokoknya kami tidak mau tahu target dalam seminggu ini, ruko-ruko yang ada di pasar Flamboyan sudah dirobohkan,” jelasnya. Terkait pindahnya pedagang los dan kios di tempat penampungan sementara di Jalan Veteran akan mulai pindah tanggal 2 setelah tahun baru. “Insya Allah sesuai

dengan intruksi dari Wali Kota Pontianak. Para pedagang los dan kios akan pindah ke tempat pasar sementara di Jalan Veteran. Setelah tahun baru 2013 tanggal 2 Januari,” katanya. Menurutnya, selama ini yang bandel itu adalah para penghuni ruko. Kalau tidak secara eksekusi pasti tidak mau angkat kaki dari ruko tersebut. “Dengan terpaksa kami harus lakukan eksekusi. Karena mereka itu keras kepala tidak mau ikut aturan pemerintah. Jadi sekali lagi dalam satu minggu ini, semua ruko di Pasar Flamobayan sudah ditumbangkan,” ungkap Syarif. Para pedagang kemarin (12/12) sejumlah pemilik ruko bersama pengacara mereka John Pasulu mendatangi Kantor Kemenkumham Kalbar. Mereka, dimediasi oleh Kemenkumham rencananya akan melakukan mediasi dengan Pemkot Pontianak. Namun Wali Kota Pontianak berhalangan hadir lantaran ada agenda yang tidak bisa ditunda. Sehingga mediasi diundur hingga Selasa depan (17/12) (ars)

2012 pemkot telah mengadakan sembilan mobil ambrol dan 46 kontainer. Kontainer itulah yang akan disebar ke empat kecamatan sehingga tahun depan tidak ada lagi TPS terbuka. “Semua TPS harus pakai kontainer tahun depan,” katanya. Dengan menggunakan kontainer diharapkan tidak ada lagi sampah tertumpuk di pinggir jalan. Warga hanya dapat membuang ke TPS malam hari setelah kontainer didudukan di tempatnya. Menanggapi bantuan empat tosa dari Pegadaian, Sutarmidji menganggapnya sebagai penunjang kinerja Pemkot Pontianak menuju kota yang bersih dari sampah. “Ini sangat sangat menunjang kinerja dinas kebersihan,”

ujarnya. Bantuan itu nanti difungsikan ke permukiman yang jauh dari TPS. Sutarmidji ingin ada tosa yang dikelola swadaya oleh masyarakat agar lebih efektif. “Kami berharap CSR perusahaan yang ada di Kota Pontianak sinergis dengan program Pemkot,” katanya. Manager Area PT Pegadaian (Persero) Kantor Area Pontianak, Widiasmoro Ibnu R mengatakan, bantuan tosa itu senilai Rp 100 juta, satu unit seharga Rp 25 juta. Memilih tosa dalam program CSR nya karena Pedagaian melihat banyak gang di Kota Pontianak yang sulit dijangkau dengan mobil. “Ini sebagai wujud komitmen Pegadaian pada lingkungan,” ucapnya. (hen)

2013 Tanpa TPS Sambungan dari halaman 9

Mesti banyak kontainer dan mobil ambrol. “Semuanya harus pakai kontainer,” ungkapnya. Kota Pontianak memerlukan sekitar 30 kontainer lagi. Jumlah itu perlahan akan dipenuhi tahun depan. Selain menggunakan APBD, diupayakan juga tanggung jawab sosial perusahaan BUMN atau BUMD yang ada di kota ini. “Hari ini (12/12) Pegadaian bantu empat tosa, sebelumnya Bank Kalbar juga sudah berikan. Ke depannya kita harapkan BUMN atau BUMD dapat memberi kontainer atau mobil ambrol,” Srilena berharap. Wali Kota Pontianak Sutarmidji, mengatakan sepanjang

15

Kontribusi BUMD Kalbar Minim PONTIANAK- Nikodemus Nehen, juru Bicara Fraksi Partai Golongan Karya menuturkan minimnya kontribusi sejumlah BUMD terhadap pendapatan asli daerah tahun 2013 harus diluruskan secara signifikan. ”Sangat perlu mengembalikan BUMD di core competensinya. Perlunya memberikan amanah penyelesaian BUMD kepada ahlinya dan sangat memungkinkan perlunya dibuat perda tentang BUMD,” katanya, kemarin. Menurut dia, Kalbar banyak memiliki BUMD pendulang PAD. Kemudian BUMD dimaksud memiliki aset dan kekayaan daerah produktif dikelola pihak ketiga. Fraksi Partai Golkar melihat terdapat masalah dalam managemen BUMD maupun pengelolaan kekayaan dan aset daerah oleh pihak ketiga. Makanya, lanjut dia, Gubernur harus bisa menjelaskan kinerja setiap BUMD yang dimiliki baik disisi managemen, keuangan dan nilai perbandingan sumbangan masing-masing terhadap PAD. Demikian juga aset dan kekayaan daerah yang selama ini dikelola pihak ketiga. Apalagi DPRD adalah bagian tidak terpisahkan dari pemerintahan daerah. ”Makanya wajib mengetahui secara jelas dan terperinci pengelolaan aset dan kekayaan daerah.

Kami minta penjelasan itu,” katanya. Dia menambahkan ada sisi pendapatan lain perlu dikritisi dan dicermati mendalam di tingkat komisi, badan anggaran berupa hasil pengelolaan kekayaan daerah dipisahkan. Soalnya dari tahun ke tahun pendapatan di sektor ini naiknya merayap dan sangat lamban. Misalnya saja tahun 2011, hasil pengelolaan kekayaan daerah dipisahkan Rp38 miliar lebih. Kemudian tahun 2012 sebesar Rp46,6 miliar. Sementara proyeksi pendapatan tahun 2013 dari sektor ini hanya sebesar Rp50 miliar lebih. Disisi lain Nehen juga menilai dari aspek pendapatan daerah di RAPBD tahun 2013 diproyeksikan Rp3 triliun lebih. Kontribusi terbesar PAD diperoleh dari pajak daerah Rp1 triliun lebih. “Kami memberikan apresiasi setinggitingginya kepada pemerintah daerah yang telah dapat memacu pertumbuhan PAD yang cukup impresif,” katanya. Ia menjelaskan di tahun 2013 sebagai tahun terakhir pencapaian target dan indikator pembangunan di RPJMD provinsi Kalbar 2008-2013. Dalam penyusunan RAPBD 2013 Gubernur seyogyanya harus mengacu ke beberapa rekomendasi DPRD disam-

paikan di rapat paripurna laporan pelaksanaan APBD tahun 2010 dan tahun-tahun sebelumnya. “Rekomendasi di pendapat akhir setiap fraksi terhadap pelaksanaan APBD di tahun-tahun sebelumnya adalah dokumen resmi yang semestinya dijadikan pertimbangan ke Gubernur dalam menyusun RAPBD 2013,” ujarnya. Na mu n , sa mbu ng nya, Fraksi Partai Golkar melihat tidak adanya hubungan korelasi antara RAPBD tahun 2013 dengan tahun terakhir RPJMD Provinsi Kalbar. Sejauhmana target dan indikator ekonomi pembangunan yang dituangkan dalam RPJMD dapat dicapai. “Kami tidak melihat hubungan itu dalam nota keuangan RAPBD 2013 yang disampaikan Wakil Gubernur Kalbar dalam sidang paripurna tanggal 5 Desember 2012,” ujarnya. Kata dia fraksi Golkar berulang kali menegaskan dalam setiap kesempatan pemandangan umum, bahwa dalam pengelolaan keuangan daerah, pemerintah daerah berkewajiban untuk menerapkan pr insip-pr insip efesiensi, efektifitas, transparansi, akuntabilitas dan partisipatif. Serta adanya keterpaduan dan sinkronisasi kegiatan, baik dalam internal SKPD maupun antar SKPD. (den)

Curah Hujan Relatif Tinggi Masyarakat ... Sambungan dari halaman 9

Sementara sifat hujan normal terjadi di Kota Pontianak, Kubu Raya, Landak, Bengkayang, Kabupaten Pontianak, Singkawang, Sanggau, Sekadau, Kayong Utara, Ketapang, Sintang dan Melawi. Sementara hujan di bawah normal tidak ada. “Masing-masing daerahnya normalnya berbeda-beda. Misalnya Kota Pontianak dengan Kubu Raya itu berbeda. Perhitungan ini berdasarkan rata-rata curah hujan,” kata Kepala Seksi Observasi dan Informasi BMKG Supadio Sri Ningsih, saat ditemui di kantornya Rabu (12/12). Untuk prakiraan intensitas curah hujan BMKG membagi menjadi kriteria curah hujan bulanan. Untuk curah hujan dengan ukuran 301-400 mm terjadi di sejumlah wilayah, yakni Kota Pontianak, Kubu Raya, Kabupaten Pontianak Landak, Bengkayang, Singkawang, Sanggau, Sambas, dan Sekadau. Kriteria ini berarti curah hujan hujan di wilayah ini termasuk tinggi. Sementara curah hujan dengan ukuran 401-500 mm terjadi di sebagian Bengkayang, Sam-

bas, Melawi, Ketapang, Kayong Utara, dan Sintang. Kriteria ini menunjukkan curah hujan yang sangat tinggi, yakni di atas 400 mm. Yang paling tinggi adalah curah hujan yang terjadi di Kapuas Hulu, yakni 501-600 mm. Satuan milimeter dipakai sebagai ukuran curah hujan (presipitasi cair). Menurut Sri Ningsih, curah hujan dengan intensitas cukup deras (tinggi) dapat mempengaruhi penerbangan. “Jika tiba-tiba hujan deras itu cukup mengganggu untuk take off (mengudara) dan landing (mendarat). Ini cukup mengganggu. Terutama jika sudah mengurangi jarak pandang mendatar di landasan. Ini perlu diwaspadai,” jelasnya. Jika dibandingkan dengan bulan November, intensitas hujan di bulan Desember sebenarnya relatif lebih rendah. “Dari 30 tahun yang kita amati dan kita bikin normalnya, curah hujan yang cukup tinggi itu biasanya di bulan November,” kata Sri Ningsih. Karena Kalbar berada di wilayah ekuator atau biasa disebut sistem ekuatorial, curah hujan merata sepanjang tahun. Untuk puncak curah

hujan berada di bulan November dan April. Bulan-bulan yang relatif tinggi curah hujannya yakni pada Oktober hingga Februari. “Karena sekarang masih Desember, jadi musim hujan masih akan terjadi hingga Februari. Masyarakat harus waspada,” katanya. Sementara musim kering biasanya mulai Juli hingga September. Di saat itu banyak sekali kabut asap akibat pembakaran lahan. Sebaliknya di musim hujan, kabut asap jauh menurun. Menurut Sri Ningsih ada gejala-gejala perubahan intensitas hujan dan suhu di Kalbar akibat perubahan iklim. Misalnya pada 2010 lalu, curah hujan sangat tinggi sepanjang tahun. “Saat itu dipengaruhi fenomena la nina,” katanya. “Tetapi ini masih gejala ya. Kita perlu melakukan analisa lebih dalam,” tambahnya. Di Kalbar juga terjadi tren penurunan suhu minimal dan kenaikan suhu maksimal. “Misalnya saja, dulu tahun 1980an, suhu terendah di Kalbar itu rata-rata 21 derajad. Tapi saat ini sudah 23 derajat. Suhu maksimal di Kalbar juga cenderung meningkat,” jelasnya. (her)

Website Tidak Menarik Sambungan dari halaman 16

membedah pariwisata di Sarawak melalui website pemerintah, pengelola obyek wisata, hingga biro perjalanan wisata yang ada di Sarawak. Dari website yang begitu rapi, indah, dan to the point yang dibangun oleh pelaku pariwisata di Sarawak tersebut, dia menekankan kepada peserta Bimtek betapa orang-orang di balik dunia pariwisata Sarawak itu sangat serius cerdas

dan kreatif dalam memanajemen potensi yang dimiliki. Sebagai ilustrasi, dia memberikan perbandingan kualitas foto yang dipajang di website pelaku pariwisata di Sarawak dan foto yang dipajang di website oleh praktisi parwisata Kalbar. Kualitas foto yang dipajang di website Sarawak menurutnya, bukanlah hasil jepretan fotografer amartir. Foto yang dipajang diwebsite tersebut menurutnya sangat kuat dari segi

pesan dan kualitas. “Foto-foto ini jelas-jelas tidak diambil oleh fotografer amatiran. Foto ini begitu indah, begitu eye cathing dan begitu kuat pesannya. Kalau kita ingin berhasil dalam strategi komunikasi berarti maju kita juga harus memajang foto-foto dengan kualitas yang sama seperti mereka”, ujar Beni sambil menunjukan beberapa foto yang dia browsing dari website beberapa destinasi wisata di Sarawak. (ars)

Satu Unit Rumah Toko di Jalan Siam Terbakar Sambungan dari halaman 16

saya,” ujarnya. Asia menceritakan ruko lantai tiga yang terbakar tersebut sebenarnya bukan milik Hengki. “Hengki hanya mengontrak,” ujarnya. Dia mengatakan pemilik ruko yang aslinya pada saat kejadian tidak ada di lokasi. Asia menyaksikan saat ke-

jadian kebakaran percikan api belum muncul. “Hanya terlihat asap putih mengepul di dalam dek lantai dua,” ungkapnya. Setelah itu pemadam kebakaran datang tepat pada waktunya. Pada saat pemadam kebakaran datang. “Kebakaran belum merambat ke ruko lainnya. Siperkirakan sekitar

satu jam api berhasil dipadamkan,” tandas Asia. Pemadam kebakaran sibuk memadamkan apinnya. Meskipun selang beberapa saat hujan turun. Dia mengatakan jumlah pemadam kebakaran yang datang kelokasi kejadian diperkirakannya ada sekitar 30 unit, tandasnya. (air)

Desa Model Bangun Sambungan dari halaman 16

serta masyarakat dalam pembangunan kesehatan. ”Masyarakat tidak lagi sebagai objek, melainkan sebagai subjek dalam pembangunan kesehatan,” katanya. Menurut Karyanty, pada era desentralisasi kabupaten dan kota bertanggungjawab terhadap upaya pembangunan kesehatan di wilayahnya. Dinas kesehatan setempat juga bertanggungjawab sebagai unit pelaksana teknisnya. ”Pemberdayaan masyarakat di bidang kesehatan tidak terlepas keterkaitannya dari lintas sektor lainnya. Salah satunya adalah Tim Penggerak PKK provinsi mau-

pun kabupaten dan kota,” ungkapnya. Ia menjelaskan saat ini tim penggerak PKK merupakan mitra pemerintah pemerintah dalam pembangunannya. Salah satunya melalui Desa Model. Saat ini Desa Model telah terbentuk pada beberapa kabupaten di Kalbar. ”Bagi Desa Model yang telah terbentuk, diharapkan bekerjasama dan membentuk tim kerja yang baik, saling berkoordinasi antara satu sama lainnya sehingga tidak ada lagi kata istilah kerja sendiri-sendiri,” katanya. Ia menambahkan peran tokoh masyarakat, agama, dan lain sebagainya sangat diharapkan dalam pening-

katan dan keberhasilan di Desa Model. Ia berharap tokoh masyarakat, agama, dan kepala desa turut memperhatikan kegiatan Desa Model di wilayahnya. ”Kami juga bekerjasama dengan pemerintah menggelar pelatihan, termasuk cara pengumpulan data khusus untuk masyarakat yang potensial, sarana fasilitas kesehatan. Data khusus yaitu terjadinya kejadian luar biasa (KLB), kondisi lingkungan, jumlah 10 penyakit yang terbanyak, dan tata cara pemngumpulan data perilaku masyarakat yang merupakan faktor resiko terjadinya masalah kesehatan,” jelasnya. (uni)


16

METROPOLIS Pontianak Post

Kamis 13 Desember 2012

Satu Unit Rumah Toko di Jalan Siam Terbakar PONTIANAK K - Satu peristiwa kebakaran kembali terjadi di Pontianak. Kali ini menimpa satu ruko berlantai tiga di Jalan Siam. “Peristiwa terjadi sekitar pukul satu siang,” kata Hengki (56), korban kebakaran, Rabu (12/12). Masih kondisi cemas, Hengki menceritakan kornologis awal mula terjadinya kebakaran. “Sebelum terjadinya kebakaran tiba-tiba lampu mati, selang beberapa saat lampu hidup lagi,” ucapnya. Dia menduga kejadian kebakaran yang dialaminya diakibatkan korsleting arus listrik. “Lantai dua di dalam dek ada asap mengepul. Asapnya tebal terlihat sampai keluar,” ujarnya. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu. Seluruh anak dan istrinya ada di bawah. “Keluarga saya ada di lantai bawah,” ucapnya. Dia mengatakan untuk barangbarangnya sebagian bisa diselamatkannya. Asia (56), Pemilik ruko di samping kejadian kebakaran menambahkan situasi yang dialami membuatnya cemas. Ruko tempat kebakaran sangat dekat dengan rukonya. “Berada di samping ruko kedua, ruko itu sudah milik Ke Halaman 15 kolom 5

PKK

Desa Model Bangun WAKIL Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Kalimantan Barat, Karyanty Christiandy menyatakan masyarakat turut memiliki andil dalam menentukan keberhasilan di Desa Model. Salah satu program di desa tersebut adalah pembangunan kesehatan. ”Untuk mencapai keberhasilan (di bidang kesehatan), masyarakat harus bisa menciptakan kebersihan lingkungannya. Contohnya membiasakan membuang sampah pada tempatnya,” ujar Karyanty pada dalam Karyanti Sanjaya Pertemuan Pengembangan Desa Model Provinsi Kalimantan Barat, Selasa (11/12). Karyanty menjelaskan pembangunan dan permasalahan kesehatan saat ini bertambah berat dan kompleks. Banyak hal yang terjadi tak terduga, sehingga perlu dilakukan berbagai upaya untuk meningkatkan status kesehatan di masyarakat. Upaya peningkatan ini tidak akan tercapai jika tidak ada peran Ke Halaman 15 kolom 5

MEIDY Y KHADAFI/PONTIANAK POST

KEBAKARAN : Satu ruko milik Ahway di Jalan Siam terbakar, Rabu (12/12) siang. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

PONTIANAK - Pengelolaan pariwisata sata Kalbar a ba saat ini masih as te tertinggal t gga jauh dari Sarawak, Malaysia. “Ketertinggalan itu terjadi segala bidang, dari manajemen pengelolaan produk, strategi pelayanan hingga komunikasi,” ujar Beni Sulastiyo, pengamat dan Prakk tisi Pariwisata Kalbar dalam kegiatan Bimtek Pengelolaan Obyek Wisata yang diselenggarakan oleh Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Kalbar di Hotel Borneo, Pontianak, kemarin (12/12). Disebutkan untuk sarana promosi melalui media online seperti website pengenalan obyek-obyek pariwisata

saja, Kalbar kalah jauh. Menurutnya, kete t gga a strategi ketertinggalan st ateg pengelolaan pe ge o aa tersebut mengakibatkan jumlah wisman antara dua destinasi tersebut juga berbeda sangat jauh. “Setiap tahun tercatat sekitar dua juta wisman yang berkunjung ke Sarawak, dan hanya sekitar 25 ribuan wisman yang mengunjungi Kalbar. Ini berarti kunjangan Wisman ke Kalbar hanya seperseratusnya saja dari kunjungan wisman ke Sarawak,” paparnya. Padahal, tambahnya, secara geografis dan budaya antara Sarawak dan Kalbar tak jauh berbeda. Namun, staf pengajar AMP YPBU ini mengajak

C

M

Y

K

agar pengelola obyek wisata di Kalbar tak perlu berkecil hati. Berpikirlah positif dengan kemajuan yang dialami Sarawak. “Kita tak perlu berkecil hati, asal kita bersungguh-sungguh dan mau bekerja keras, saya yakin kita dapat menjadi lebih baik dari kondisi saat ini,” ujarnya. Koordinator Serikat Wirausahawan Muda Indonesia ini, juga mengajak para peserta pelatihan agar tidak usah menyalahkan siapa-siapa. Dia meminta agar semua pihak yang terkait dalam pengembangan industri pariwisata agar secara bersama-sama mau melakukan intropeksi diri .

Kita tak akan pernah bisa beranjak maju, jika kita selalu mencari kambing hitam. Kita tak boleh menyalahkan pemerintah daerah, kita tidak boleh menyalahkan pemerintah pusat, apalagi menyalahkan masyarakat,” ujarnya. “Yang perlu kita lakukan pertama kali adalah kita harus jujur dan menyadari kesalahan kita sendiri. Dengan demikian kita dapat lebih cepat memperbaiki diri lalu beranjak untuk maju. Tak ada gunanya menyalahkan antara satu dengan yang lain!” sambung dia. Dalam pelatihan tersebut, Beni juga mengajak para peserta training untuk Ke Halaman 15 kolom 5


Kamis 13 Desember 2012

3

pro-kalbar

LAKA LANTAS

November Lima Tewas Lima orang tewas dalam kecelakaan maut yang terjadi di Jalan Raya Sanggau pada November 2012. Sementara beberapa orang mengalami luka parah akibat kasus laka lantas, dan tidak sedikit kerugian material yang diakibatkan dari kejadian tersebut. “Kerugiannya selama November 2012 berjumlah Rp. 39,3 juta,” ungkap Amri Yudhi Kasat Lantas Polres Sanggau, Rabu Amri Yudhi (12/12) kemarin saat dikonfirmasi Pontianak Post. Semakin berkembang dan maju se­buah kota baik propinsi maupun kabupaten kota, kata dia, maka diikuti kompleksitas permasalahan dan yang paling kelihatan adalah soal lalu lintas. Menurutnya, yang tidak kalah penting adalah memberikan pelayanan berkaitan dengan identifikasi kendaraan, yaitu pelayanan Samsat agar masyarakat terlayani dengan cepat dan sesuai

Pontianak Post

17

Amankan Mobil Sport Jiran ENTIKONG- Selasa (11/12) pukul 14.30 WIB diamankan satu unit mobil warna merah tua jenis sedan Mazda Sport Roadster dengan Nopol BAE 8026 yang dikemudikan (RG) warga Malaysia. “Mobil ini kita amankan saat dilakukan razia di jalur darat Malindo, mobil tersebut masuk tanpa izin dan tidak bisa menunjukan kelengkapan surat menyuratnya,” ungkap Kapolsek Entikong Kompol Aries Aminulla Sik kemarin. Aris mengatakan, mobil yang diamankan itu adalah jenis sport.

Berdasarkan keterangan RG warga Malaysia yang membawa mobil tersebut, dirinya hanya disuruh membawa mobil itu sampai ke Desa Engkahan. Nanti ada yang akan mengambilnya. Kapolsek mengatkan, pihak yang akan menjemput mobil ini sudah diketahui identitasnya namun saat dilakukan pengembangan di lapangan si penjemput mobil jenis sport ini tidak juga kunjung datang. “Oleh sebab itu supir dan mobil langsung kita amankan di Mapolsek Entikong,” jelasnya.

Mobil Mazda Roadster ini tergolong mobil sport dan kemunginan di Pontianak belum ada yang menggunakannya. “Oleh sebab itu timbul kecurigaan kita terhadap mobil ini, bisa saja mobil ini akan dibawa ke Pontianak,” ujar Aries. “Kita masih melakukan pemeriksaan yang intensif terhadap supir yang membawa mobil ini masuk ke wilayah Indonesia, dan akan dibawa kemana sebenarnya mobil jenis sport ini. Apakah pesanan pihak tertentu atau mau Ke Halaman 23 kolom 5 di

AGUS ALFIAN/PONTIANAK POST

AMANKAN: Mobil sport Mazda Roadster di Mapolsek Entikong.

Ke Halaman 23 kolom 1

PERISTIWA

Foto Polres Sanggau untuk Pontianak Post

GEREBEK : Polisi saat melakukan penggerebekan tempat penimbunan solar di Tayan, Selasa kemarin.

AHMAD SOFI/PONTIANAK POST

OZY/PONTIANAK POST

EVAKUASI : Petugas mengevakuasi korban kebakaran sebuah rumah yang terjadi di Gang Mesjid Sungai Bulan.

Tewas Terpanggang Ibu berumur empat puluh sembilan tahun, Erlita Rosa terpanggang di rumahnya di Sui Bulan Hulu, Kelurahan Sui Bulan, Kecamatan Singkawang Utara. Ibu ini mengalami sakit stroke empat tahun lalu tak bisa diselamatkan, karena rumah dalam keadaan kosong. Peristiwa memilukan itu terjadi, Rabu (12/12) pukul 09.00 WIB. Usai dipadamkan sejumlah pemadam kebakaran swasta, polisi dari Polsek Singkawang Utara langsung membentangkan garis polisi. Polisi juga akan menyelidikan kasus tersebut Ke Halaman 23 kolom 1

TEBAS

Tuntut Kades Turun Kericuhan terjadi saat proses dengar pendapat antarwarga Desa Batu Makjage Tebas antara pro dan pihak yang ingin Kades Batu Makjage Selasa (11/12) mundur. “Tuntutan mereka agar pihak kecamatan untuk segera memberhentikan Kades Desa Teluk Makjage Hadran untuk Mundur dari jabatanya. Karena Warga menilai Semasa Kades Tersebut menjabat dinilai gagal dalam pembangunan,” ujar salah seorang perwakilan dari warga Samsudin sekaligus Anggota Peduli Palsma. Dalam Rapat Degar pendapat tersebut di hadiri Camat Tebas, Kapolsek Tebas. Danramil Tebas, Tokoh Masyarakat dan Perwakilam Masyarakat Teluk Makjage di Gedung Serbaguna Kecamatan Tebas. Sebagian warga menilai jika kalau memang dalam kepemimpinan tersebut kades Ke Halaman 23 kolom 1

SINGKAWANG

BARANG BUKTI : Satu unit truk yang mengangkut 33 drum yang berisi 6,6 ton BBM jenis premium ini diamankan Polres Ketapang karena tidak memiliki izin resmi.

Ketapang Amankan 6,6 ton BBM Selundupan KETAPANG – Jajaran Kepolisian Resot Ketapang berhasil mengamankan 1 unit truk yang mengangkut 33 drum yang berisi 6,6 ton Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi jenis premium. Premium ini diduga akan diselundupkan ke daerah pedalaman di Ketapang dan akan dijual kembali di tingkap pengecer dengan harga yang tinggi. Kapolres Ketapang melalui Kasatreskrim Polres Ketapang, AKP Andi Onddang Riuh mengatakan, penangkapan ini berdasarkan informasi dari warga sekitar. Penangkapan dilakukan di sim-

pang tiga jalan dr Soetomo sesaat setelah truk tersebut melakukan pengisian BBM di SPBU Ketapang Mandiri., kemarin (11/12) sore. Dari keterangan sopir truk, KL, premium ini milik ID. Namun izin yang ditunjukkan kepada pihak kepolisian bukan atas nama ID, melainkan atas nama Siti warga Singkup. “Ini penyalahgunaan izin. Sebenarnya izin ini milik Wati, namun digunakan oleh ibu ID tersebut,” lanjutnya. Saat ini pemilik premium dan sopir truk berserta barang bukti diamankan di Polres Ketapang. Untuk mendapatkan informasi

lebih lengkap lagi, jajaran kepolisian terus melakukan pemeriksaan kepada pemilik BBM. Apakah ada pihak lain yang terlibat dalam kasus ini. Termasuk juga pihak SPBU yang memberikan izin pengisian BBM tersebut. Dalam waktu dekat, Polres Ketapang juga akan memanggil pihak SPBU untuk dimintai keterangan terkait kasus ini. Apakah ada unsur kesengajaan atau yang lainnya. “Kita lihat SOP-nya, jika memang terlibat, maka akan ditetapkan sebagai tersangka juga,” ungkap Andi kepada wartawan. (afi)

Pemasangan Listrik Baru

Timur Kalbar Ditarget 80 Persen SANGGAU--Manager PT PLN Area Sanggau, Hendrik Erig menyampaikan, pihaknya menargetkan 80 persen pemasangan listrik baru untuk Kepala Keluarga (KK) di lima kabupaten di area timur Kalimantan Barat. Yakni Sanggau, Sekadau, Sintang, Kapuas Hulu dan Melawi, pada tahun 2013 mendatang. Untuk mencapai KK berlistrik 80% tersebut, dibutuhkan penambahan suplai listrik ke sekitar 56.000 pelanggan baru. Jumlah ini sama dengan penyambungan pelanggan baru selama tahun 2012 yakni untuk meningkatkan

KK berlistrik dari 38% menjadi 60%, namun dalam pelaksanaannya akan lebih berat karena pada umumnya desa atau dusun yang belum berlistrik sekarang ini adalah yang jaraknya jauh dari jaringan yang ada. Namun, terdapat salah satu kondisi yang dapat menghambat peningkatan KK berlistrik tersebut, yakni persoalan hambatan penambahan mesin di sisi pembangkit, karena pengadaan baru mesin-mesin pembangkit diesel yang menggunakan bahan bakar solar mulai dibatasi untuk penekanan pemakaian BBM secara

nasional. “Sekarang ini kita mengusulkan 232 desa atau lokasi baru untuk dilistriki di Tahun 2013. Kalau anggarannya disetujui maka kita akan dapat meningkatkan KK berlistrik di Area Sanggau menjadi 80% di tahun 2013. Pada sisi pembangkit ini, diharapkan Pembangkit listrik Tenaga Gas Batubara (PLTGB) di Tayan dan Pembangkit listrik Tenaga Uap di Sungai Batu Sanggau segera beroperasi, sehingga mesin- mesin PLTD yang ada di Semboja dapat direlokasi untuk Ke Halaman 23 kolom 1

6.000 Liter Solar Tayan Diamankan

SANG GAU--Sedikitnya enam ribu liter Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis solar, Selasa (11/12) siang kemarin diamankan kepolisian dari Mabes Polri, Polda Kalimantan Barat, dan Kepolisian Resor Sanggau di Kecamatan Tayan Hilir. Kasat Reserse Kriminal Polres Sanggau,

Rabu (12/12) pagi kemarin saat dikonfirmasi mengatakan kepolisin juga mengamankan BBM jenis premium di lokasi penimbunan milik tersangka Jkg, seorang warga Tayan. Dari penggerebekan tersebut, polisi menemukan Barang Bukti (BB) berupa 28 Ke Halaman 23 kolom 1

Operasi Lilin Kapuas 2012

Atensi Khusus Perbatasan SANGGAU--Kepala Kepolsian Resor Sanggau, AKBP Winarto, Rabu (12/12) siang kemarin menyampaikan dalam pelaksanaan operasi lilin tahun 2012 yang akan digelar pada 22 Desember 2012 mendatang pihaknya telah melakukan koordinasi ber-

sama pemerintah daerah, TNI dan tokoh masyarakat, tokoh adat dan tokoh agama. Hal tersebut dilakukan sebagai bentuk upaya bersama menciptakan kondisi kamtibmas menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2013 Ke Halaman 23 kolom 1

Sugeng/pontiankpost

RAKOR: Kapolres Sanggau pimpin langsung rakor operasi lilin, Rabu kemarin di Mapolres Sanggau.’

Ditemukan Meninggal

Jelang Perayaan Hari Natal di Perbatasan

Laki-laki berusia 70 tahun, yang diketahui bernama Victor Demak Siregar. Ditemukan tidak bernyawa di ruangan lantai atas tempat tinggalnya di Jalan Sudirman, Kelurahan Condong Singkawang Tengah, Senin (10/12) malam sekitar pukul 19.00 Wib. Kapolres Singkawang, AKBP PRianto melalui Kasatreskrim, AKP Isbullah membenarkan informasi adanya penemuan mayat tersebut yang berasal dari laporan warga sekitar. “Petugas kemudian mendatangi lokasinya dan ditemukan Victor sudah tidak bernyawa lagi di ruangan lantai atas rumahnya,” kata AKP Isbullah, Rabu (12/12). Saat di periksa di TKP, dikatakan Isbullah, petugas tidak menemukan adanya luka-luka bekas penganiayaan. Namun guna memastikannya, jenazah dibawa ke Rumah Sakit Abdul Azis untuk dilakukan visum. “Untuk sementara, penyebab meninggalnya Victor adalah sakit, dan itu juga diperkuat dengan keterangan keluarganya dimana dia memiliki riwayat penyakit, untuk sementara hasil visum dari pihak RS belum diterima,” katanya. Berdasarkan keterangan yang didapatkan, dikatakan Isbullah, korban memang tinggal di situ sendiri. (fah)

Tak Mau Repot, Kue Kering Buatan Jiran Jadi Pilihan Menjelang perayaan hari Natal permintaan kue kering dari warga yang merayakan meningkat. Tak urung warga di perbatasan pun, memanfaatkannya untuk membuka usaha musiman. Tapi tak hanya mereka, produk jiran pun ikut meramaikan persaingan. Agus Alfian,Balai Karangan Nanik adalah salah satu pembuat kue musiman di Balai Karangan. Nanik mengaku sejak sepekan terakhir kebanjiran pesanan pembuatan kue kering. Untuk memenuhi permintaan pelangan rata-rata perhari dirinya harus membuat kurang lebih 15 jenis kue kering. Nanik menjual kue kering dengan kisaran harga 20 ribu hingga 50 ribu rupiah tergantung

AGUS ALFIAN/PONTIANAK POST

PRODUK : Kue kering yang banyak dimintai warga untuk Natal nanti.

c

M

y

K

jenis kuenya. Menurut ibu rumah tangga ini, setiap lebaran maupun natal, dirinya dapat meraih keuntungan hingga 2 juta sampai 3 juta rupiah. Selain kue kering dia juga biasanya menerima pesanan kue basah. ”Apalagi permintaan kue kering di pasaran pun meningkat tajam,” ucapnya. Sementara itu, produk Nanik pun mau tak mau bersaing dengan produk asal jiran. Produk asal Malaysia itu ikut meramaikan pasar dan menjadi pilihan alternatif warga. Mira salah seorang pendagang di pasar tradisional Balai Karangan mengaku setiap hari, dirinya mampu menjual tidak kurang dari 50 kotak kue kering kemasan asal Malaysia. Menurutnya warga lebih senang membeli kue kering siap saji asal Malaysia yang dijual seharga 20 hingga 28 ribu rupiah per toples itu dari pada membuat sendiri. “Masyarakat sekarang sudah tidak ingin direpotkan lagi dengan membuat Ke Halaman 23 kolom 1


18 PELATIHAN

Diklat Tata Naskah Dinas BADAN Kepegawaian Daerah (BKD) Pontianak gelar Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Teknis Tata Naskah Dinas dan Telaahan Staf Paripurna Tahun 2012. Pelatihan dilaksanakan di Loka Latihan Kerja Usaha Kecil Menengah (LLKUKM) Mempawah, yang dibuka, Gusti Ramlana, Sekretaris Daerah yang diikuti 40 peserta. Ramlana mengatakan, diklat teknis tata naskah dinas dan telahaan staf merupakan satu di antara upaya dan media yang dilakukan dalam memberi keterampilan dan meningkatkan kompetensi pegawai negeri sipil di bidang terkait. Selain itu diklat juga berguna dalam membangun sikap mental serta memperluas cakrawala berpikir yang kesemuanya dalam rangka meningkatkan kemampuan pelayanan kepada masyarakat. “Diklat sebagai suatu proses input, output, dan outcome. Oleh karenanya output dan outcome dari diklat manajemen kepegawaian diharapkan adanya perubahan kinerja dan produktivitas kerja yang dihasilkan oleh aparatur pemerintahan menjadi lebih baik ke depan,” katanya. Firman Juli Purnama Kepala BKD mengatakan, diklat dilaksanakan enam hari efektif mulai 10-15 Desember 2012. Sebanyak 40 orang peserta diklat berasal dari kecamatan, kelurahan, dan dinas, badan, kantor di lingkungan Pemerintah Kabupaten Mempawah. Metode pelatihan gunakan metode androgogi, yaitu metode pembelajaran orang dewasa yang bersifat mandiri melalui proses pembelajaran berupa kuliah, ceramah, praktik, curah pendapat, diskusi, dan pengerjaan tugas perorangan dan kelompok. “Untuk kegiatan evaluasi, para peserta akan dinilai dari aspek penguasaan materi dengan penilaian pelaksanaan ujian praktik,” ungkapnya. (Ham)

PINYUH - NGABANG

Pontianak Post

Kamis

13 Desember 2012

Diingatkan Jangan Korupsi

HAMDAN / PONTIANAK POST

PELATIHAN : Ridwan Rusli Kepala BKPPP saat mebuka pelatihan farmer manager Extension Activities (FMA) diikuti 40 peserta dan pengurus FMA Desa Parit.

MEMPAWAH--Kepala Kejaksaan Negeri Mempawah (Kajari) mengingatkan jajaran pemerintahan di Kabupaten Mempawah untuk tidak berbuat tindak pidana korupsi. Terutama pada penyalahgunaan keuangan pada APBD 2013 mendatang. Kendatipun tidak secara transfaran seperti disampaikan Bambang Setyadi H MM, Kajari Mempawah, pada peringatan HAKI tahun 2012. Bambang mengatakan, kejaksaan sebagai garda terdepan dalam pelaksanaan penegakan hukum, khususnya dalam pemberantasan tindak pidana koruspi, harus secepat mungkin berbenah dan membersihkan diri dari segala praktik-praktik penegakan hukum yang tercela, sehingga dapat menjadi contoh dan tauladan oleh aparat penegak hukum lainnya.

Sebagai institusi negara yang diberikan kewenangan oleh UU untuk melakukan upaya penegakan hukum, kejaksaaan telah melakukan berbagai upaya konkrit untuk melaksanakn pencegahan dan pemberantasan korupsi di negeri ini. Baik melalui cara—cara preventif maupun edukatif. “Kita harapkan tahu 2013, tindak pidana korupsi di Kabupaten Mempawah dan KKR tidak terjadi. Itu harapan kita,” kata Kajari. Upaya yang dikedepankan dalam mencegah terjadinya Tipikor, jajaran kejaksaan mengedepankan pola-pola pembinaa. “Jika ada yang tidak tahu. Bertanyakan kepada lembaga yang tahu. Dengan begitu, yang bertanya akan dapat jawaban yang benar agar tidak salah dalam penggunaan anggaran,” kata dia. (ham)

FMA Ikut Pelatihan Manajemen

Lestarikan Batik Awan Berarak

MEMPAWAH- Badan ketahanan pangan dan pelaksana Penyuluhan (BKP- PP) Kabupaten Mempawah melaksanakan kegiatan pembelajaran bagi anggota pada Farmer Manager Extension Activities (FMA) DesaParitBanjar,MempawahTimur. Kegiatan itu berlangsung selama 12 kali pertemuan. Pelatihan dilakukan seminggu sekali. Dibuka Riduan Rusli, Kepala BKPPP. Dihadiri kasi Ekbang Kecamatan Mempawah Timur, Marlito Kades Parit Banjar dan peserta pelatihan dari FMA setempat. “Kita inginkan, petani mampu membuat suatu terobosan ide dari hasil pertanian yang berorientasi agribisnis,” katanya. FMA Desa Parit Banjar itu menerima pelatihan manajemen pema-

MEMPAWAH- Batik awak berarak ciri khas Kabupaten Mempawah. Melalui Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) melaksanakan pelatihan Teknik Batik Cap di UKM Batik Galaherang, sebagai upaya untuk melestarikan batik awan berarak itu. “Pelatihan batik cap adalah tidaklanjut dari pelatihan batik tulis yang dilaksanakan Dinas Perindagkop Tamben berapa waktu lalu. Berharap melalui pelatihan ini, ciri khas batik awan berarak dapat dilestarikan dan dikenalkan pada dunia luar,” kata Hj Erlina Ria Norsan, Ketua Dekranasda Mempawah. Pengurus dan anggota UKM Batik Galaherang mendapat materi pelatihan meliputi teknik pembuatan design batik cap, teknik peng-

saran hasil olahan sayur-sayuran dan holtikultura. Ridwan Rusli, Kepala BKPPP Ridwan Rusli mengatakan, program FMA melakukan pemberdayaan petani melalui Teknologi dan Informasi (P3TIP) atau biasa disebut Farmer Empowerment Through Agricultur TechnologyandInformation(FEATI), yang bertujuan memperkuat kelembagaan penyuluh yang berorientas kebutuhan petani, memperkuat kelembagaan penyuluhan dan kapasitas SDM, memperkuat pengkajian disiminasiteknologi,pengembangan sistem informasi IPTEK, dan dukunganuntukkebijakanpenyuluhandan manajemen. “P3TIP merupakan program yang dilkelolaolehKementerianPertanian berbantuan dari bank dunia, dan

dirancang untuk mendukung penyelenggaraanyangberorientasisistem penyuluhan pertanian,” terangnya. MarlitoKadesParitBanjar,berharap melalui pelatihan, para petani yang bergabungdalamFMA,semakinmaju dan berkualitas, terutama dalam meningkatkandanmenerapkanteknologi pertanian modern. “Semoga petani di Desa ini semakin meningkat dan berkualitas. Terus menjaga kekompakan dalam memajukan sektor pertanian kita,” pintanya. Hj Miasih Ketua FMA Desa Parit Banjarberharap,semuaanggotaFMA mengikuti pelatihan dengan baik. Apalagiselamaini,petanihanyaterfokuspadapenanaman,namunmanajemen pemasaran dan pengelolahan hasil produksi belum dilaksanakan secara maksimal. (ham)

ecapan, proses pewarnaan dan finishing selama pelatihan. “Melalui UKM Batik Galaherang, diharapkan motif batik awan berarak dapat diproduksi. Dengan begitu, tak perlu lagi harus pesan dari Jakarta. Dekranasda siap promosikan sekaligus pasarkan hasil kerajinan batik awan berarak dari UKM,” katanya. Dekranasda juga siap mempromosikan produk makanan rakyat, diantaranya rengginang ubi, sirup lakum, selai lakum, keripik pisang, ikan asin, udang ebi, kue bulu hantu, dan masih banyak lagi yang lainnya. “Apa yang diperbuat itu, upaya Dekranasda dalam memajukan produk asli daerah, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” katanya. (ham)


Pontianak Post

Kamis

13 Desember 2012

ANJURAN

Kurangi Berobat Ke LN BANYAKNYA pasien dari Kota Singkawang berobat ke luar negeri seperti Malaysia, seharusnya bisa berkurang, jika di kota ini mempunyai rumah sakit (RS) yang pelayanan, fasilitas, serta keprofesionalan manajemennya seperti RS di negara tersebut. “Kalau di Singkawang sudah ada RS yang memadai seperti di Kuching, Malaka, atau Penang, Malaysia, tentu bisa mengurangi warga kota ini berobat ke sana (Malaysia, Red),” ujar wali Kota Singkawang, Hasan Karman, ketika menghadiri syukuran atas prestasi yang didapat Rumah Sakit Umum Harapan Bersama, Rabu (12/12). Menurut Hasan, berobat ke luar negeri cenderung dilakukan warga, meski sekadar mengecek kesehatan, selain karena di Malaysia fasilitas dan pelayanannya bagus, juga di dukung dengan banyaknya agen perjalanan ke negara tersebut. “Selain dari sisi pelayanan dan kelengkapan fasilitas, untuk menuju ke Malaysia sekarang mudah, dengan banyaknya agen perjalanan yang setiap hari melayani rute ke Negara Jiran,” katanya. Adanya beberapa RS swasta di kota ini, diharapkan Hasan menjadikan ke depannya bisa maju sepertihalnya di Malaysia. Tentu, dengan kemajuan layanan kesehatan tersebut, dia berharap akan menjadi tujuan jika ada pasien yang sakit, bukan hanya dari Singkawang, tetapi juga dari luar kota ini. “Terlebih di Kota Singkawang banyak warganya yang tinggal di luar, sehingga dengan adanya RS seperti di Malaysia, tentu akan memilih membawa ke Singkawang, sekalian pulang kampung,” katanya. Pengalaman seperti ini, dikatakan Hasan, pernah terjadi ketika Singkawang masih menjadi bagian dari Kabupaten Sambas. Di mana, menurut dia, kebanyakan selama ini pasien dibawa ke RS Serukam Bengkayang. “Tapi sekarang kan kondisinya berbeda. Banyak warga ‘kiblat’nya RS di Kuching,” katanya. (fah)

SINGKAWANG

19

Cegah Alih Fungsi Lahan Pertanian

FAHROZI/PONTIANAK POST

HKTI: Prosesi pelantikan pengurus Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Kota Singkawang, Rabu (12/12), dengan dihadiri dewan Pembina HKTI Kalbar, Awang Sofyan Razali.

Rosita: Jadikan Perempuan Kepala SKPD SINGKAWANG - Adanya persyaratan agar partai politik saat mengikuti verifikasi bisa berkiprah di Pemilihan Presiden 2014 mendatang adalah harus menyertakankeanggotaanperempuan sebesar 30 persen. Hal tersebut merupakansalahsatuupayapeningkatan kesetaraan gender. “Di bidang politik, parpol yang dalam kepengurusannya tidak mengakomodir 30 persen, maka tidak akan lolos verifikasi faktual. Itu adalah sebuah peningkatan perhatian terhadap kesetaraan gender. Tapi kita berharap hal tersebut (kesetaraan gender) bisa terjadi di semua bidang, bukan hanya di politik,” ujar ketua Lembaga Konsultasi dan Bantuan Hukum Perempuan dan Keluarga (LKBH PK), Rosita

Ningsih, Selasa (11/12) lalu di Singkawang.Menurut Rosita, di Kota Singkawang sendiri diharapkan nantinya kepada Wali Kota dan Wakil Wali Kota terpilih, bisa memperhatikan mengenai kesetaraan Gender. Di mana, dia menyayangkan, saat ini untuk kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah(SKPD)KotaSingkawang masih minim dari kaum perempuan. “Kita berharap kepada pimpinan kita yang baru nanti, dapat juga menjadikan kaum perempuan sebagai SKPD, agar kesetaraan gender lebih kelihatan di Kota Singkawang. Kalau dilihat dari kaum hawa juga sanggup untuk melaksanakan tugas tersebut,” katanya. Dilihatmasihminimnyakaum

perempuan di jajaran SKPD, Rositamenilaibahwahaltersebut bukan serta merta sebagai kesalahan pihak tertentu. Lantaran secara umum, dia memandang, perjuangan untuk persamaan gender juga telah terlihat. “Di Singkawang untuk pejabat perempuan belum terlalu kelihatan. Sementara secara umum (global, Red) kesetaraan gender mulai kelihatan. Seperti telah banyak pemimpin daerah dari kaum hawa, termasuk di tingkat menteri juga sudah ada,” katanya. Rosita berharap agar kepada Wali Kota dan Wakil Wali Kota Singkawang yang akan dilantik pada 17 Desember mendatang, dapat menunjukkan kesetaraan gender tersebut. (fah)

SINGKAWANG - Area persawahan di Kota Singkawang telah banyak yang dialihfungsikan menjadi lahan nonpangan, terutamauntukperumahan,hinggamencapai seratus hektar lebih. Hal ini harus disikapi bersama, agar potensi pertanian di kota ini tidak sampai hilang.Hal tersebut dipaparkan Agus Priyatno, kepala Dinas Pertanian dan Kehutanan Kota Singkawang, ketika menghadiri pelantikan pengurus Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Kota Singkawang, Rabu (12/12). Agus mengungkapkan meskipun Singkawang berstatus kota, namun sektor pertanian secara umum di kota ini sangat menjanjikan. Dipaparkan dia, berdasarkan data BPS pada tahun 2009, luasan area sawah mencapai 5 ribu hektar. KOndisi ini, menurutnya, ditambah dengan lahan pertanian lainnya, serta banyaknya peternakan ayam yang ada mencapai empat juta ekor. “Potensi pertanian kalau secara umum sangat menjanjikan, tapi permasalahan yang harus juga di antisipasi di antaranya (adalah) alih fungsi lahan pangan dijadikan area nonpangan, terutama untuk pengembangan pemukiman,” ungkapnya. Dikatakan Agus, salah satu cara untuk menghambat alih fungsi yang mengancam lahan pertanian, adalah dengan menumbuhkan produktivitas pertanian. Artinya, menurut dia, sektor ini sangat menjanjikan, kalau dikelola secara baik, dan bersinergi dengan berbagai pihak yang ada, termasuk pemerintah pusat. “Selain padi, tanaman jagung, kedelai, juga potensial sekali dikembangkan di kota ini. Namun semua itu bukan hanya tugas pemerintah, tapi perlu mendapatkan dukungan dari semua pihak, termasuk para petani itu sendiri,” katanya. Pemaksimalan potensi sektor pertanian, diakui Agus, di Singkawang masih terkendala masalah pengairan. Disebutkannya, jika pupuk atau benih

bagus didapatkan, namun kadang tidak didukung irigasi, sehingga pertanian sulit untuk berhasil. “Di Singkawang, hampir mencapai 70 persen hasil pertanian tergantung dari pengairan. Misalnya, untuk padi saja, perhektar standarnya harus 5 ton, tapi di Singkawang baru mencapai 3,3 ton saja,” katanya. Selain pemaksimalan produktivitas pertanian, dikatakan Agus, untuk menutupi alih fungsi lahan pangan tersebut, pihaknya telah melakukan pembukaan area sawah sekitar 100 hektar setiap tahunnya. Pembukaan lahan tersebut, ditambahkan dia, tersebar di beberapa wilayah kota ini. “Pembukaan lahan baru telah di laksanakan mulai dari 2008 hingga tahun ini. Program tersebut merupakan bantuan dari pusat, dikerjakan kelompok tani yang tersebar di Singkawang Selatan dan paling banyak di Singkawang Timur,” katanya. Diharapkan dia, dengan maksimalnya pertanian yang ada, akan mampu memberikan kesejahteraan petani secara umum di Singkawang. Pasalnya, diungkapkan dia, dari hampir 46 persen warga bekerja di sektor tersebut, sehingga sharring ekonomi yang berhasil disumbang hanya 12 atau 13 persen. “Masih sedikit sekali sharring ekonominya di sektor pertanian. Itu menandakan orangnya (petani, Red) banyak, tapi duitnya sedikit,” kata Agus. Sementara itu, ketua HKTI Kota Singkawang periode 2012-2017, David Darol, menyatakan kesiapannya mendorong petani untuk memaksimalkan pertanian, demi kesejahteraan petani. Di mana, dia sangat berharap agar hasil pertanian dari kota ini, telah merambah ke tingkat provinsi hingga Nasional. “Hasil sayur-sayuran dari Kota Singkawang telah masuk ke Sintang misalnya, kemudiantelurataupundagingayamdari kota ini,” katanya. (fah)


20

Pontianak Post

TERIGAS

Gaungkan Pendidikan Karakter NEGARA ini kini sedang menggalakkan pendidikan karakter. Padahal dulu sudah pernah dilakukan. Mungkin dikarenakan proses dan hasilnya kurang dari apa yang diharapkan, maka wacana pendidikan karakter mulai digaungkan kembali untuk memacu tingkat pendidikan di masyarakat. “Menghadapi pendidikan karekter yang juga dimungkinkan diterapkan di Kabupaten Sambas, rasanya sangat tidakmungkin,mengingatmanusia Indonesia dan di daerah Sambas dalam ruang lingkup yangsempit,ditambahproduk paruh kedua abad terakhir ini membuat miris, karena fenomena anomali yang bersifat ironi dan paradoks setiap harinya,” ungkap sekretaris KomiteMahasiswaKabupaten Sambas (KMKS) Sairi kepada Pontianak Post, baru-baru ini di Sambas. Dikatakan dia bahwa pendidik yang seharusnya mendidik, malah harus dididik. Ditambahkan dia bahwa penegak hukum yang semestinya menegakkan hukum, ternyata harus dihukum, kemudian pejabat yang seyogianya melayani masyarakat, malah terbalik minta dilayani. “Dan orang-orang ternama yang hendaknya jadi panutan malahmempertontonkanperlakujelek,sehinggatidaksesuai denganapayangdiwacanakan antara perilaku dan program,” ucapnya menyayangkan. Hal tersebut, menurutnya, sudah mulai dirasakan dalam kehidupan sehari-hari, di mana remaja sekarang sudah mulai tercemar oleh perbuatan-perbuatan yang sudah menunjukkan perilaku dekradasi moral. “Sambas dulunya dikenal dengan sebutan ‘Serambi Makkah’ dan

SAMBAS HAB, Kemenag Gelar Nikah Massal

dikenal dengan tutur bahasa dan ahlak yang ramah serta sopan, semua itu bersumber dari karakter,” katanya. “Orang lebih dapat eksis dengankarakteryangbaikdaripada dengan otak cerdas tapi perilaku tercela,” timpal dia. Sairi mengutip apa yang dikatakan Aristotles: “We are what we repeatedly to do. Excellence, then, is not an act, but a habit,” yang artinya kita adalah apa yang kita lakukan secara berulang-ulang. Karena itu, menurut dia, keunggulan bukanlah suatu perbuatan, melainkan suatu kebiasaan. Maka, dia menambahkan bahwa sebenarnya yang dimaksudkan dalam pendidikan karakter adalah pendidikan habituatif, yaitu pendidikan untuk membiasakan nilai-nilai kebaikan di dalamkehidupananaksejakdini. ”Tentu bukan sesuatu yang mudah, namun juga bukan suatu yang mustahil untuk dilakukan dan nihil dalam menghasilkan tujuan, karena masih panjang perjalanan untuk terus melakukan sesuatu yang berarti. Pendidikan karakter masuk kelas, itu memang seharusnya. Lebih dari itu, ia juga harus ditanamkan melalui kegiatan-kegiatan pembiasaan yang pelaksanaannya baik dilakukan secara spontan, terencana, maupun melalui keteladanan,” ucapnya. Diamenyarankanagarseorang pendidik yang baik setidaknya sadar bahwa penglihatan, perasaan, dan pendengaran biasanya bersifat sequence atau berurutan.Halitu,menurutnya, dikarenakanseoranganakakan sulit menerima pendidikan yang disampaikan, apabila dia melihat tindakan dan merasakan hubungan yang tidak baik dari gurunya. (Har)

HARI KURNIATHAMA/PONTIANAK POST

DIABADIKAN: Para pasangan peserta nikah massal mengabadikan diri bersama jajaran Kemenag Sambas, kemarin (12/12). Kegiatan ini digelar dalam rangka Hari Amal Bhakti (HAB) ke-67 Kementerian Agama.

SAMBAS – Senyum bahagia terpancar dari wajah pasangan para pengantin baru dan keluarganya, setelah ijab kabul dilafazkan di Aula Kantor Bupati Sambas, Rabu (12/12), dalam acara nikah massal. AgendainidilaksanakanKantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sambas, dalam rangkamemperingatiHariAmal Bhakti (HAB) ke-67 mereka.

Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Sambas, H Mahmudi, mengungkapkan bahwa tujuan pernikahan adalah untuk mendapatkan kedamaian, kenyamanan, dan ketenangan. Rasa damai, menurut dia, hanya bisa dicapai dengan jalan saling mencintai satu sama lain, bukan hanya cinta dari salah satunya saja. “Musyawarah adalah bagian

yang penting dalam Islam dan harus digunakan juga dalam lingkup keluarga. Di sini tidak ada perbedaan antara laki-laki dan perempuan, sejauh mengenai hak-hak mereka,” ungkap Mahmudi dihadapan seluruh peserta nikah massal. Masing-masing yakni suami dan istri, dikatakan Mahmudi, memiliki peran yang sangat serius, sesuai dengan keberadaan-

Kamis

nya. Dia mengatakan bahwa hanya lelaki yang mampu menjalakan peran sebagai lelaki yang sebaik-baiknya, sementara perempuanlah yang mampu menjalankan peran perempuan. “Maka jalankanlah peran masing-masing sebaik mungkin, untuk menggapai rida Allah, dan berbuat terbaik untuk rumah tangga yang dibina,” katanya. Sementara itu perwakilan dari Pengadilan Agama Kabupaten Sambas, Mustafa Kamal, dalam tausiyah nikahnya, menyatakan bahwa pasangan suami istri merupakan dua insan yang berbeda. Dari perbedaan itulah, dia meminta agar masing-masing dapat saling melengkapi. “Kunci pernikahan yang langgeng adalah komunikasi dan saling pengertian dari pasangan suami istri, dengan landasan agama. Suami istri laksana pakaian yang saling melindungi, sehingga aib dalam ke-

13 Desember 2012

luarga tidak boleh dibicarakan dengan orang lain,” tegasnya. Acara nikah massal ini baru kali pertama dilaksanakan dalam memperingati HAB Kemenag. Jumlah peserta nikah massal kali ini sebanyak 16 pasang dari delapan kecamatan. Sayangnya, sebelum perhelatan ini berlangsung, beberapa pasang calon pengantin mengundurkan diri. Menanggapi hal ini, ketua Panitia Nikah Massal, H Karlan yang juga Kepala Seksi Urusan Agama Islam Kemenag Sambas, menegaskan bahwa nikah yang mereka laksanakan pada hari itu, bukan merupakan nikah yang bermasalah. Namun mereka selenggarakan untuk orang yang tidak mampu atau orang yang belum memiliki akta nikah. “Namun pernikahan yang dilaksanakan hari ini (kemarin, Red) adalah pernikahan sehat, dalam arti yang tidak bermasalah, karena sebelumnya telah dilakukan pemeriksaan oleh Kantor Urusan Agama,” ujar Karlan. (Har)

Hapus Jalur SNMPTN, Sekolah Harus Maksimal SAMBAS – Berubahnya sistem seleksi nasional memasuki perguruan tinggi negeri (SNMPTN) harus disikapi serius oleh pemerintah daerah, khususnya Dinas Pendidikan Kabupaten Sambas. Ini lantaran menyangkut masa depan siswa dan siswi untuk memasuki perguruan tinggi negeri (PTN). Penghapusan itu sendiri sebelumnya telah diungkapkan ketua Umum Panitia SNMPTN, Akhmaloka. Dikatakan dia, untuk SNMPTN tahun 2013 mendatang, tidak lagi menggunakan sistem tertulis. Semuanya, ditambahkan dia, ditarik dengan menggunakan sistem nonujian tulis atau yang sering disebut

jalur undangan. Oleh karena itu, diharapkan dia agar sekolah memiliki tanggung jawab dan peran yang besar, dalam menentukan siswa dansiswinyauntukdapatmengenyam pendidikan di PTN. “Hal ini perlu kami sampaikan karena dalam proses pendaftaran, kepala sekolah harus melakukan entry data rapor siswa kelas XII ke pangkalan data sekolah dan siswa (PDSS). Namun, apabila kepala sekolah tidak melakukan entry pada PDSS, maka siswa dan siswi di sekolah tersebut tidak dapat melakukanpendaftaranmelalui jalur SNMPTN,” ungkap ketua

Panitia Sosialisasi Perguruang Tinggi Negeri (PTN) Komite Mahasiswa Kabupaten Sambas (KMKS), Juni Iskandar, kepada koran ini, kemarin. Besarnya kuota penerimaan mahasiswa baru melalui jalur SNMPTN, menurut dia, merupakan peluang yang harus dimanfaatkan oleh sekolah, untuk berkompetisi dalam meloloskan siswa serta siswinya berkuliah di PTN. “Ini kami anggap penting, karena dari total seluruh calon mahasiswa baru yang akan diterima, 50 persen di antaranya diseleksi melalui jalur SNMPTN, walaupun terdapat jalur lain yaitu jalur mandiri be-

sama 61 PTN sebesar 30 persen dan jalur saringan mandiri oleh PTN yang bersangkutan sebesar 20 persen,” jelasnya Berdasarkan diskusi yang KMKS lakukan, dikatakan dia bahwa terdapat beberapa kentungan dan kendala yang akan dihadapi oleh sekolah di dalam pelaksanaan penerimaan mahasiswa baru tahun 2013 mendatang. Keuntungannya, dikatakan dia, adalah siswa dan siswi dapat berkompetisi tanpa melalui proses seleksi atau ujian tulis, seperti SNMPTN, di mana biasanya karena sudah terseleksi melalui nilai rapor yang di-entry-kan oleh kepala

sekolah dan sedikit ringan dengan tidak dipungutnya biaya untuk tes SNMPTN. Namun mereka juga mengungkapkan kendalanya adalah ketika sekolah tidak malakukan entry nilai rapot siswa pada PDSS, sehingga siswa tidak memiliki peluang untuk dapat berkompetisi melalui jalur SNMPTN. “Khusus di Kabupaten Sambas, kami sedikit khawatir terhadap sekolah dalam melakukan entry data. Sebab proses awal ini sangat menentukan untuk langkah selanjutnya, sehingga entry data pada PDSS itu harus benar-benar dilakukan sebaik mungkin oleh kepala sekolah. (har)


Pontianak Post

ketapang

Kamis 13 Desember 2012

potret

Harga Barang Masih Normal MENJELANG perayaan Natal dan Tahun Baru, sejumlah harga barang di Kabupaten Ketapang masih belum menunjukkan peningkatan harga yang signifikan. Hanya beberapa barang saja yang mengalami kenaikan harga. Bahkan, ada sebagian harga barang yang mengalami penurunan. “Sampai minggu pertama Bulan Desember, belum ada lonjakan harga barang. Hanya sebagian saja yang mengalami kenaikan, namun itu tidak terlalu segnifikan,” ujar kepala Bidang (Kabid) Perdagangan Dinas Perindustrian, Perdagangan, dan Koperasi Kabupaten Ketapang, Simon Petrus, kemarin. Harga barang yang mengalami peningkatan, antara lain, beras lokal dari Rp8.062 menjadi Rp8.468 perkilogram. Begitu juga dengan harga beras kualitas medium, mengalami kenaikan harga menjadi Rp12.687 dari Rp12.500 perkilogram. Kenaikan juga terjadi pada tepung terigu dari Rp7.468 menjadi Rp7.500 per kilogram. Harga untuk bawang merah mengalami kenaikan yang cukup tinggi, yakni dari Rp10 ribu menjadi Rp12.500 perkilogram. Kenaikan yang cukup tinggi juga terjadi pada ikan teris asin kualitas A. Untuk 1 kilogram ikan teri asin saat ini harganya sudah mencapai Rp95.250, atau naik Rp7.250 dari bulan lalu yang hanya Rp88 ribu perkilogram. Dia menjelaskan, selain ada sebagian harga barang, khususnya pada sembako yang mengalami kenaikan, ada juga sebagian sembako yang mengalami penurunan harga. Di antaranya gula pasir, daging ayam ras, dan bawang putih. “Naiknya hanya ratusan rupiah saja, namun juga ada sebagian barang yang turun,” lanjutnya. Lebih lanjut, Simon mengungkapkan bahwa kenaikan harga menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru itu sudah terbiasa terjadi. Tidak hanya itu, pada perayaan hari besar lainnya seperti Lebaran dan sebagainya, kenaikan tersebut biasa terjadi. Karena permintaan barang itu, menurutnya, akan meningkat menjelang dan saat perayaan itu. “Baiasanya yang naik itu telur dan gula. Karena pada saat perayaan itu banyak digunakan,” ujarnya. Dia juga mengungkapkan bahwa ketersedian stok sembako di pasaran juga cukup. Seperti halnya beras, gula pasir, dan bawang. Hanya saja, diakui dia, ada sebagain barang sembako yang mengalami kekurangan stok di Kabupaten Ketapang. Di antaranya, dia menambahkan minyak goreng curah dan telur. Kekurangan ini diakibatkan oleh pasokan barang yang sedikit tersendat. Namun demikian, Simon mengimbau kepada masyarakat, agar tidak khawatir terhadap ketersedian stok barang. Karena, menurutnya, dalam seminggu ke depan, stok barang yang kurang di pasaran, seperti minyak goreng akan kembali normal. “Untuk minyak goreng ini biasanya seminggu ke depan akan terpenuhi,” ungkapnya. Dia juga menjelaskan, untuk perayaan Natal di Kabupaten Ketapang tidak terlalu besar, jika dibandingkan dengan daerah lainnya. Karena, menurutnya, yang merayakan tidak terlalu banyak. “Oleh karena itu, masyarakat jangan panik. Karena yang merayakan di Kota Ketapang ini tidak terlalu banyak,” imbaunya. (afi)

21

Polsek Amankan Delapan Remaja ‘Ngelem’ KENDAWANGAN – Sedang asyik ngelem, sejumlah anak usia pelajar digiring ke Mapolsek Kendawangan untuk diberi peringatan. Razia gabungan Polsek Kendawangan dan Satpol PP Kecamatan Kendawangan tersebut berlangsung Selasa (11/12) lalu, sekitar pukul 15.00 WIB. Dalam operasi tersebut mereka berhasil menjaring delapan anak usia sekolah, antara usia 13 tahun hingga 19 tahun di dua tempat berbeda. Mereka sedang kedapatan berkumpul sambil ngelem ria di sebuah sudut jalan di Desa Banjarsari, Kendawangan. Kapolsek Kendawangan melalui kepala Unit (Kanit) Serse Polsek Kendawangan, Aiptu A Sihombing, mengungkapkan bahwa razia gabungan antara Polsek Kendawangan dan Satpol PP Kecamatan Kendawangan tersebut digelar karena adanya laporan masyarakat, yang prihatin melihat maraknya anak usia

sekolah yang ngelem. “Walaupun ngelem bukan suatu tindak pidana, namun bisa jadi tindakan ngelem adalah awal pengenalan anak pada dunia psikotropika yang akan merugikan anak dan masa depanya, serta melanggar Undang-Undang Psikotropika. Di samping itu, ngelem akan berdampak pada rusaknya jaringan otak dan syaraf,” ungkap Sihombing. Pihaknya juga berencana memanggil para orang tua yang anaknya terkena razia tersebut. Ini dimaksudakan mereka, agar para orang tua tersebut nantinya turut memberikan pemahaman dan peringatan kepada anaknya, agar tidak melakukan kembali aksi tersebut. Mereka juga meminta kepada para orang tua atau wali dari anak-anak bersangkutan, untuk mengadakan pengawasan, khususnya di luar jam sekolah. Dia juga menambahkan bahwa razia seperti ini akan terus mereka

EFENDI YUSUF UNTUK PONTIANAK POST

DICERAMAHI: Kanit Serse Polsek Kendawangan Aiptu A Sihombing saat memberikan peringatan dan pemahaman kepada anak-anak pelaku ngelem di Aula Mapolsek Kedawangan.

galakkan, untuk menekan angka kenakalan remaja dan cipta kondisi di wilayah hukum Polsek Kendawangan. “Razia seperti ini akan terus kami lakukan,” lanjutnya. Sementara itu, salah seorang dari orangtua yang anaknya terjaring razia, tak menampik bahwa anaknya

sudah berulang kali diberi peringatan, agar tidak menghirup lem yang dijual bebas di pasaran. “Karena lem itu bisa mengganggu kosentrasi belajar sang anak,” kata orang tua yang enggan namanya dikorankan tersebut. Dia juga kerap menjelaskan kepada sang anak bahwa lem

yang berharga belasan ribu rupiah tersebut peruntukanya bukan untuk dihirup. “Untuk itu, selaku orangtua, (kami) mendukung sekali upaya razia gabungan penertiban anak yang suka ngelem, bila perlu diberi sanksi sebagai efek jera pada sang anak itu sendiri,” pungkasnya. (afi/*)

Hari Ini, Peringatan Hari Nusantara

Ratusan Pemancing Ramaikan TPI Sukabangun

KETAPANG – Mengenang Deklarasi Juanda 13 Desember 1957, maka hari ini (13/12) diperingati sebagai Hari Nusantara. Demi memotivasi rasa kebanggaan masyarakat sebagai negara bahari, maka Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Budparpora) pada 11 Desember

ISTIMEWA

MANCING MANIA: Menjelang Hari Nusantara yang dijadwalkan hari ini (13/12), digelar lomba memancing di Pelabuhan TPI Sukabangun, beberapa waktu lalu.

lalu telah menggelar lomba memancing di Pelabuhan TPI Sukabangun. Ratusan ‘mancing mania’ memadati lokasi pelabuhan yang direncanakan diresmikan pada Hari Nusantara, hari ini. Mereka yang ambil bagian dari peserta masing-masing membawa joran dan umpan. Penentuan pemenang berdasarkan berat hasil pancing yang didapat, dengan waktu

pertandingan ditetapkan selama 1 jam. Selama lomba memancing dilaksanakan, tampak sekretaris Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Kabupaten Ketapang, Nizarwan Achmad, ikut memantau lomba yang difasilitasi Dinas Budparpora Ketapang tersebut. Adapun para pemenang lomba dari kegiatan tersebut yakni Samsol dari Payak

Kumang, Delta Pawan, sebagai juara I. Kemudian diikuti Haliansyah (juara II), Jol (juara III), dan Sakrani (harapan I) yang kesemuanya dari Sukabangun Dalam, Delta Pawan. Kemudian disusul Adi dari Sukabangun, Delta Pawan sebagai juara harapan II serta Denis dari Sukaharja, Delta Pawan, juara harapan III. Kabid Pemuda dan Olahraga Dinas Budparpora, Syaiful Zalid, mengatakan bahwa memancing ini merupakan bagian dari olahraga rekreasi. Memancing di Pelabuhan TPI, menurut dia, merupakan hiburan, sekaligus menyalurkan hobi yang sangat mengasyikkan. Ia menuturkan bahwa memancing merupakan kegiatan yang positif, dan hal ini dijadikan agenda rutin setiap tahun oleh Dinas Budparpora, dengan tujuan untuk mengenalkan budaya masyarakat,

terutama kekayaan alam. “Selain olahraga rekreasi, juga memperkenalkan potensi bahari yang ada di Ketapang. Penyerahan hadiah pertandingan nanti (hari ini, Red) dalam peresmian TPI,” ujar Syaiful. Dari kegiatan ini tentunya diharapkan dia, akan menumbuhkembangkan kesadaran, untuk menjaga dan melestarikan kekayaan alam, terutama di sungai dan laut. Seperti, menurut dia, menjaga terumbu karang untuk tidak dirusak serta diambil, baik untuk kepentingan diri sendiri sebagai hiasan rumah tanggga, maupun sebagai mata pencaharian untuk dijual serta menangkap ikan, dengan cara-cara yang bertentangan dengan hukum dan budaya setempat. “Mari kita menjaga dan memanfaatkan potensi alam kita dengan sebaik-baik mungkin,” ajaknya. (ash/ads)

Berpamitan, Kapolres ‘Ngopi’ Pagi bersama Warga JALAN pagi bersama istri menjadi rutinitas bagi kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Ketapang AKBP I Wayan Sugiri. Sambil menikmati udara pagi yang segar, Kapolres dan istri biasanya berkomunikasi dengan masyarakat, termasuk mendengar tanggapan masyarakat mengenai kondisi kamtibmas di wilayah hukum Polres Ketapang. Menjelang masa akhir jabatannya sebagai Kapolres Ketapang, kembali I Wayan Sugiri terlihat

menikmati hidangan kopi bersama warga, kemarin (12/12) di Pasar Kayong, Delta Pawan. Kali ini, Kapolres sekaligus pamitan dengan warga, termasuk tokoh masyarakat Tionghoa, karena tak lama lagi akan dilakukan serah terima jabatan. Ia mengucapkan terima kasih atas kerjasama masyarakat dan Polri, sehingga selama kepemimpinannya sebagai Kapolres, situasi kamtibmas berjalan aman dan terkendali. (ads)

ISTIMEWA

NGOPI PAGI: Tampak Kapolres Ketapang I Wayan Sugiri dengan didampingi istri, menikmati hidangan kopi pagi bersama warga di salah satu warung kopi di Pasar Kayong.


kayong utara

22

Pontianak Post

Kamis 13 Desember 2012

Empat Dukun Beranak Terima Tali Asih Peringatan Hari Ibu ke-84 SUKADANA – Pada peringatan Hari Ibu ke-84 ini, empat dukun beranak menerima tali asih dari Pemer-

semua orang mau dan memiliki kemampuan membantu persalinan bagi ibu-ibu melahirkan. Oleh karena itu, melalui momen Hari Ibu ini, dia mengajak agar semua bersamasama mencoba mengapresiasi, betapa pentingnya jasa kerjasama yang mereka berikan. “Tidak hanya itu, momen Hari Ibu ini juga kita manfaatkan untuk kaum wanita, agar dapat menunjukkan kemampuan dan kreativitasnya pada berbagai bidang, seperti lomba menata rias pengantin khas Kayong Utara. Kemudian seminar sehari dalam upaya menambah pengetahuan, agar tercipta persamaan gender. Kita berharap, seluruh kaum wanita khususnya para ibu terus menjadi pelopor dan pondasi utama dalam mewujudkan suksesnya pembangunan di segala bidang,” tuturnya.

intah Kabupaten (Pemkab) Kayong Utara. Pemberian penghargaan ini diserahkan langsung sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kayong Utara, Hendri Siswanto, usai pelaksanaan

M SURIMIK UNTUK PONTIANAK POST

SERAH TALI ASIH: Sekda Kayong Utara Hendri Siswanto atas nama Pemkab Kayong Utara menyerahkan uang tali asih kepada empat dukun beranak, dalam Upacara Peringatan Hari Ibu ke-84 di Gedung Balai Praja Kantor, kemarin (12/12).

acara seremonial Upacara Peringatan Hari Ibu ke-84 di Gedung Balai Praja Kantor Bupati Kayong Utara, Rabu (12/12). Pemberian bantuan tersebut difasilitasi Badan Pemberdayaan Masyarakat, Pemerintahan Desa, Perempuan, dan Keluarga Berencana (BPMPDPKB) Kabupaten Kayong Utara. Adapun penerimaan penghargaan bagi mereka yang berprofesi sebagai dukun bayi dan melahirkan ini, di antaranya Daliyem (75) warga desa Seponti Jaya, Seponti; Saminten (68), warga Desa Telaga Arum, Seponti; Nafsiah (70), warga Desa Pangkalan Buton, Sukadana; dan Jeniah (60), warga Desa Tanjung Satai, Pulau Maya. Selain itu, tali asih ini juga diberikan kepada Pelopor PHBS, Purlarsih (60), warga Desa Kemboja, Pulau Maya serta Ny Rainah/Serabai (51),

warga Desa Sutera, Sukadana sebagai penjual kue keliling. Kemudian ibu-ibu rumah tangga seperti Jainah (51) dan Ny Sriyati (61), warga Desa Sungai Paduan, Teluk Batang. “Penghargaan yang kita berikan kepada sejumlah ibu-ibu yang berprofesi sebagai dukun bayi dan melahirkan itu, semata-mata upaya kita memberikan motivasi dan sebagai bentuk terimakasih kita kepada mereka yang telah dengan segenap kemampuannya membantu para ibu-ibu melahirkan,“ ungkap Nunung, kabid Pemberdayaan Perempuan BPMPDPKB Kabupaten Kayong Utara. Profesi mereka sebagai dukun bayi dan melahirkan yang didapat tanpa melalui pendidikan formal ini, memang sungguh luar biasa. Pasalnya, diakui dia, tidak

Sama-sama Wujudkan Pembangunan Peringatan Hari Ibu ke-84 tahun 2012 mengingatkan seluruh Rakyat Indonesia, terutama generasi muda, di mana makna Hari Ibu sebagai kebangkitan, persatuan, dan kesatuan gerak perjuangan kaum perempuan, yang tak terpisahkan dari kebangkitan dan perjuangan bangsa Indonesia. “Kita dapat melihat kiprah perempuan Indonesia dalam berbagai peran dan posisi strategis pada keragaman aktivitas. Menunjukkan perempuan Indonesia merupakan sumber daya yang potensial,” ungkap Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia, Linda Amalia Sari Gumelar, dalam pidato tertulisnya yang disampaikan Sekda Kayong Utara Hendri Siswanto, saat menjadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Ibu ke-84 di Balai Praja Sukadana, Rabu (12/12). Apabila diberi peluang dan

kesempatan, sambungnya, akan maju dan meningkatkan kualitasnya secara mandiri. Kemudian menjadi penggerak, maupun penghela dalam berbagai dimensi kehidupan dan pembangunan bangsa. “Secara hakikat, perempuan Indonesia masa lampau, sama halnya dengan perempuan Indonesia masa kini. Mereka tetaplah manusia yang memiliki hak dan kewajibannya, memiliki kecerdasan dan kemampuan berpikir, serta bersikap,” paparnya. Namun, timpalnya, kondisi sosial budaya pada masa lalu telah mengungkung perempuan Indonesia pada kebisuan dan kepasifan. Meskipun demikian, kondisi tersebut tidak membungkam seluruh perempuan Indonesia. “Sejarah telah membuktikan, sebagai perempuan Indonesia berani berpartisipasi dalam perjuangan kemerdekaan Indonesia. Kongres Perempuan pada 22 Desember 1928, bentuk respons dari organisasi atau gerakan perempuan Indonesia yang pada saat itu telah tumbuh. Tujuannya untuk mendukung secara konkrit semangat Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928,” ujarnya. Perempuan Indonesia kini, diingatkan dia, adalah perempuan yang memiliki hak dan kewajiban yang sama dengan laki-laki. Ini, dikatakan dia, sebagaimana diatur dalam UUD 1945, di mana setiap Warga Negara Indonesia, memiliki hak dan kewajiban yang sama, dalam setiap aspek kehidupan berbangsa dan bernegara tanpa kecuali. “Jumlah penduduk perempuan yang hampir sama besarnya dengan jumlah penduduk laki-laki, merupakan bagian yang tidak terpisahkan dan potensi besar bagi bangsa Indonesia. Untuk menegakkan dan mengisi kemerdekaan, serta membangun bangsa secara menyeluruh,“ ulasnya. (mik)


Pontianak Post

Kamis 13 Desember 2012

MELAWI

23

Melawi Rekrut CPNS Tahun Depan MELAWI -- Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Melawi, Syafaruddin mengungkapkan pemerintah daerah akan kembali merekrut CPNS di tahun 2013. “Moratorium penerimaan

CPNS yang ditetapkan pemerintah pusat berakhir tahun ini,” ungkapnya. Saat ditemui di Pendopo Bupati kemarin dia menjelaskan, alasan lain perekrutan CPNS tahun 2013 ini dikarenakan

banyaknya PNS Kabupaten Melawi yang akan pensiun, diperkirakan 2013 sampai 2015 jumlah PNS yang akan pensiun sekitar 135 orang. Tahun 2012, PNS yang pensiun mencapai 42 orang, se-

November Lima Tewas Sambungan dari halaman 17

prosedur. Termasuk biaya yang sesuai aturan pemerintah. Sebagai contoh, pelayanan pembuatan SIM yang cepat dengan tidak mengabaikan prosedur yang harus dilalui oleh para pemohon SIM, karena ada tes yang harus dilakukan oleh pemohon.

Tingginya angka kecelakaan di daerah perlintasan menjadi salah satu prioritas antisipasi kepolisian lalu lintas Polres Sanggau. Amri Yudhi dalam beberapa kesempatan juga telah menyampaikan terkait kondisi angka laka lantas yang cukup tinggi. ”Harapan kita bisa mengurangi

angka kecelakaan tersebut. Kita tidak bisa hanya mempersalahkan pengendara, namun kita juga harus memperhatikan kondisi badan jalan yang di beberapa titik ruas jalan memang sangat tidak layak. Susahnya lagi, banyak pengendara yang senang kebut-kebutan di jalan,” ujarnya. (sgg)

Tewas Terpanggang Sambungan dari halaman 17

apa penyebab kebakaran tersebut. Hingga berita ini ditulis belum diketahui penyebab kebakaran. Menurut menantu Rosa, Hardi Juliar, kepada Pontianak Post, kebakaran terjadi rumah keadaan kosong. Dia sendiri meninggalkan rumah karena mengantaranaksekolah.Begitu juga dengan mertuanya sudah pergi kerja termasuk istrinya mengatar anak sekolah.

“Ibu sendirian di rumah. Selalu memang begitu. Ibu tidak bisa bergerak. Dia hanya terbaring. Ibu sakit sejak empat tahun yang lalu. Dia ditempatkan di kamar khusus dibagian belakang,” kata Hardi. Hardi sebenarnya sudah punya firasat beberapa hari sebelumnya. “Rasanya rumah terbakar. Saya juga tidak tahu mengapa firasat itu muncul,” katanya sedih. Sebelum meninggalkan rumah, dia sudah memastikan

semua listrik dimatikan. “Kemungkinan racun nyamuk. Api membesar setelah itu ada ledakan. Tapi, itu hanya dugaan. Tuggu hasil dari kepolisian,” kata Hardi. Usai dipadamkan, polisi langsung mengambil langkah dengan membawa mayat tersebut ke rumah sakit untuk dilakukan visum. Suami korban, Juhdi juga mendampingi. “Kita masih menyelidiki kasus tersebut,” kata salah satu anggota polisi. (zrf)

Tuntut Kades Turun Sambungan dari halaman 17

tersebut bersalah, lakukan secara hukum, dan warga juga mengharapkan agar dinonaktifkan dan segera mencari Penggati Kades yang dinilai gagal tersebut. Salah satu Warga Albert Kenedi juga mengatakan mundurnya Kades Desa Teluk Makjage tersebut ada intimidasi itu tidak benar.

Menurut dia mundurnya Kades tersebut adalah dengan sendirinya, tanpa ada inti midasi. “Kalau ada intimidasi itu tidak benar, dan saya saksinya, dan saksi tersebut bukan hanya saya. Penadatangan tersebut juga disaksikan Kapolsek Kecamatan Tebas. Dan saya ada videonya yang mana saat penandatangan pengunduran diri Kades tersebut,” terangnya.

Mengenai tuntutan warga tersebut maka Ketuan BPMPD Erlijen mengatakan. akan berjanji menyelesaikan permasalahan tersebut dengan tuntas. “Kita akan melakukan penyelesaian masalah ini dengan tuntas, dan kita akan fokus dengan pengunduran diri Kades tersebut. Dan baru dengan masalah-masalah lain,” katanya.(har)

Amankan Mobil Sport Jiran Sambungan dari halaman 17

selundupkan ke luar kelimantan.”. Menurut dia, jika dilihat dari Nopol mobil tersebut besar kemungkinan berasal dari Brunei Darussalam. “Kita tetap melakukan pengembangan

atas temuan mobil sport ini, oleh sebab itu pemeriksaan di jalur darat akan terus kita perketat untuk memutus jaringan penyeludupan mobil antar Negara,” kata Aries. Kepolisian Entikong pun belum bisa memastikan apakah mobil ini akan diseludupkan

mendatang. “Untuk itu, kita berharap masing-masing instansi akan bekerja secara bersama-sama dengan kepolisian untuk mensukseskan kegiatan tersebut,” katanya saat ditemui Pontianak Post. Pelaksanaan operasi lilin kapuas dilaksanakan sampai 2 Januari 2013. Pelaksanaannya diutamakan kepada Polsek jajaran di wilayah hukum Polres Sanggau. Untuk wilayah perbatasan Entikong-Malaysia, akan dilakukan pengamanan khusus untuk cipta kondisi maksimal. “Kita masih akan melakukan pola sama seperti tahun lalu dengan kekuatan sekitar 150

personil dibantu Polsek jajaran, TNI-AD dan instansi terkait. Nanti akan ada 6 pos yang siap monitoring,” ujarnya. Pihak TNI-AD dari Kodim 1204 Sanggau, mengatakan siap mem- back up kepolisian. TNI mempersiapkan 20 orang personilnya untuk standby jika sewaktu-waktu dibutuhkan oleh kepolisian. Minimnya pengiriman anggota tersebut, karena berbenturan dengan kegiatan akhir tahun TNI yang akan dilaksanakan beberapa hari kedepan. “Tetapi kita akan melakukannya secara maksimal, karena ini tugas pelayanan yang juga harus diutamakan,” ujar Pasi Intel Kodim 1204 Sanggau, Kapten Inf. AF. Bonong.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Sanggau, Yohanes Anselmus menyambut baik pelaksanaan operasi lilin sebagai bentuk komitmen pelayanan kepada masyarakat. Meski tugas tersebut dibebankan kepada kepolisian, ia meminta kepada seluruh elemen masyarakat agar dapat menjaga kamtibmas tersebut secara bersama-sama. “Kita dukung, tapi masyarakat juga perlu tahu bahwa tugas ini bukan hanya tanggungjawab Polri, TNI, Pemda semata. Tetapi tanggungjawab kita semua sebagai masyarakat. Tidak akan ada artinya apabila kegiatan ini tidak didukung oleh masyarakat,” ujarnya. (sgg)

6.000 Liter Solar Tayan Diamankan Sambungan dari halaman 17

drum warna silver ukuran 220 liter berisi BBM jenis solar, tiga drum warna silver ukuran 220 liter berisi BBM jenis premium. Satu unit mesin robin 3,5 EY15.3 warna kuning, dan satu buah jerigen kosong warna biru ukuran 35 liter. Penggerebekan tersebut diawali melalui penyelidikan kepolisian sejak beberapa waktu lalu. ”Penangkapan BBM ini diawali dengan penyelidikan dan dilanjutkan penindakan oleh tim gabungan yang melibatkan Polsek Tayan Hilir, Polres Sanggau, Polda Kalbar dan tim gabungan Mabes Polri, pada Selasa siang kemarin.

Polisi saat ini mengamankan barang bukti untuk pemeriksaan lebih lanjut, sementara tersangka sudah diperiksa tetapi tidak dilakukan penahanan. Sementara tersangka bisa diancam dengan UU Migas pasal 53,” ujarnya. Husni menjelaskan, tersangka yang merupakan warga asli setempat melakukan penimbunan dan sesuai keterangannya, BBM tersebut akan dijual eceran di Tayan dan sekitarnya. Atas perbuatannya, tersangka harus mempertanggungjawabkan perbuatannya dan memberikan kesaksian atas perbuatan melanggar hukum tersebut. Kapolres Sanggau, AKBP

Winarto saat dikonfirmasi Pontianak Post siang kemarin mengatakan bahwa pihaknya bersama dengan BPH Migas akan melakukan monitoring terhadap upaya penyalahgunaan BBM di wilayah Kabupaten Sanggau. ”Penindakannya dilanjutkan ke penyidikan, kalau ada pelanggaran tetap akan kita proses. Kita masih akan menyelidiki kemitraan dengan pihak Pertamina, apakah ada kaitan penyelewengan atau sebagai mitra resmi. Tetapi dari modusnya kita melihat ini sudah dikrimalisasi secara tidak wajar oleh tersangka untuk kepentingan pribadi,” katanya. (sgg)

Timur Kalbar Ditarget 80 Persen Sambungan dari halaman 17

memperkuat sistim lainnya seperti Nanga Dangkan, Kuala Buayan, Lanjak dan lain- lain,” katanya Selasa lalu. Kendala lain yang akan dihadapi adalah pembebasan jaringan dari pohon khususnya sawit. Selama ini, sudah ba-

nyak jaringan dibangun atas permintaan masyarakat, yang pada akhirnya tidak dapat dioperasikan karena faktor pohon tersebut. Jaringan yang tidak bisa dioperasikan tersebut akhirnya banyak yang hilang. Sementara di sisi lain banyak desa atau dusun yang juga bermohon listrik belum menda-

pat jatah jaringan listrik. ”Namun ada juga faktor yang sangat mendukung, yakni di beberapa lokasi, masyarakat tidak hanya memohon, tetapi juga aktif membebaskan jaringan dari kendala pepohonan sehingga akhirnya dapat dioperasikan dengan normal,” katanya. (sgg)

Tak Mau Repot, Kue Kering Buatan Jiran Jadi ... Sambungan dari halaman 17

kue kering, dan mereka cenderung suka yang instant. Ditambah lagi kue kering asal jiran

beraneka jenis dan dikemas cukup menarik,” ungkap Mirna. Momen perayaan hari besar keagamaan pun menjadi berkah bagi warga di perbatasan.

tetap diberi tali asih dari pemkab. Bagi pensiunan 2005 hingga 2011 diberi santunan 6 kali gaji pokok. Sedangkan pensiunan tahun 2012 hanya diberi santunan 3 kali gaji pokok. Pun begitu, para pensiunan tetap menerima dana pensiun dari PT Pensiun dan Asuransi Pegawai (PT Taspen). “Hingga saat ini Pemkab Melawi telah memberi tali asih sebanyak 65 orang yang pensiun dari tahun 2008 hingga tahun 2010. Sedangkan pegawai yang pensiun tahun 2011 tali asihnya sudah diajukan untuk anggaran tahun 2013 sebanyak 34 orang,” bebernya. (nov)

Bina Lansia Perlu Motivasi MELAWI- Dalam pembinaan lanjut usia (lansia) tentunyadiperlukanmotivasi,ketekunan dan kesabaran. Pembinaan lansia salah satu perwujudan dari 10 program pokok PKK. Program yang dilaksanakanbersama jajaran Dinas Kesehatan, khususnya di tingkat Puskesmas inimeliputipengobatan,pemeriksaan kesehatan, penyuluhan terhadap lansia dan lain-lain. Pembinaan lansia memiliki tujuan untuk meningkatkan mutu pelayanankesehatanusialanjut, serta meningkatkan kesadaran para lansia untuk membina sendiri kesehatannya. “Jangan sampai sudah merasa lanjut usia, Para oma dan opa lalu tidak mau beraktifitas danmentuakandiri,”kataHenny Dwi Rini, ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Melawi kepada lansia di Posyandu Lansia Harapan Kita Desa Kenual, Kecamatan Nanga Pinoh, Selasa (11/12). Selain pembinaan dari TP-PKK Melawi, dalam pertemuan

NOV/PONTIANAK POST

BINA : Ketua TP-PKK Kabupaten Melawi, Henny Dwi Rini memberikan pengarahan kepada para lanjut usia di Posyandu Harapan Kita Desa Kenual Kecamatan Nanga Pinoh.

tersebut juga diberi penjelasan dari Puskesmas Nanga Pinoh dimana, materi pembinaan terkait kesehatan disampaikan langsung oleh Kepala Puskesmas, dr. Sien. PKK Kabupaten Melawi juga memberikan bantuan kepada sekitar 35 lansia yang hadir dalam kegiatan itu. Dia juga memberikan tips sehat kepada para lansia yang berdomisili di Desa Kenual. “Tips ini termasuk mudah, meriah,

murah, akan tetapi kita tetap sehat yaitu dengan minum air putih sebanyak 8 gelas sehari dan selalu berolah raga,” saran dia. Kepada kader posyandu Lansia Desa Kenual, Henny jugaberpesansupayaselaluaktif dan berikan lah sumbangsih pemikiran agar orang tua sehat sehinggamendapatberkah,bisa hidup dalam ketentraman dan kenyamanan dan menjadi kan daerah menjadi aman. (nov)

Berusaha Tepat Waktu ke Pontianak atau ke daerah lain, karena masih dalam tahap proses penyelidikan lebih lanjut. Sampai berita ini diturunkan Mobil sport Mazda Roadster masih diamankan di Mapolsek Entikong bersama dengan supir yang membawa mobil tersebut. (ags)

Atensi Khusus Perbatasan Sambungan dari halaman 17

dangkan yang akan pensiun di “Banyaknya PNS pensitahun 2013 hingga 2015 men- un tiap tahun akan berpencapai 135 orang. garuh pada roda Sejumlah orang ini pemerintahan terperinci di tahun dan pelayanan. 2013 sebanyak 33 Bayangkan saja, orang, tahun 2014 hanya berkurang ada sekitar 46 20 orang saja guru orang dan tahun di Melawi, maka 2015 berjumlah 56 banyak siswa yang orang. tidak memperoleh Saat ini PNS Kapelajaran secara bupaten Melawi maksimal, oleh yang masih aktif sebab itu tahun mencapai 3.736, depan tenaga penterdiri dari guru didikan juga jadi Syafaruddin sebanyak 1.849, prioritas” ungkap pegawai kesehatan dan RSUD nya. Melawi 490, sisanya pegawai Dijelaskan Syafarudin, PNS teknis lainnya. Melawi yang sudah pensiun

Memanfaatkan pengetahuan dan keahlian yang dimiliki, mereka mencoba peruntungan untuk menambah pendapatan penyambung hidup. (*)

Sambungan dari halaman 24

bisa memulai dengan memberi toleransi keterlambatan hanya dalam waktu hitungan menit. Kalaupun harus lama sebisanya bukan karena faktor manusia, tapi lebih kepada faktor teknis,” katanya. Bupati mengaku, dirinya telah berusaha mengimplementasikan disiplin waktu tersebut seperti saat masuk kantor. Sebelum pukul 08.00

WIB, jika tidak ada kendala teknis di rumah ia sudah berada di kantor, dan jam pulang juga sesuai waktu yang ditetapkan sekitar pukul 15.00 WIB. Begitupun ketika akan menghadiri sebuah acara, dirinya selalu berusaha untuk hadir tepat berdasarkan waktu undangan dimulainya kegiatan. “Memang sedikit sulit. Terutama untuk kegiatan-kegiatan di luar seperti di kecamatan. Kendala di jalan sulit kita prediksikan. Tapi

saya selalu berusaha kalaupun harus terlambat tidak sampai waktu yang lama,” aku Nasir. Ditambahkan bupati, dengan melaksanakan displin waktu, segala hal yang dilakukan bisa berjalan dengan baik sesuai rencana yang telah dibuat, sehingga akan meningkatkan kualitas hidup dan aktivitas keseharian. Dan dengan disiplin tidak menjadikan pelaksanaan kegiatan tergesa-gesa atau seperti terdesak. (wank)

Cegah Pengerjaan Proyek Asal-asalan Sambungan dari halaman 24

tantang bupati bikin SOP,” tandasnya. Jika SOP sudah ada, lanjut Harun, semua SKPD yang punya proyek baik fisik maupun non fisik harus melaksanakannya. Setiap proyek harus jelas dalam pengerjaannya seperti alat apa yang digunakan dan standar bahan bangunannya, termasuk orang-orang teknis di dalamnya, jangan kontraktor serabutan yang tidak mengerti masalah teknis bangunan. Dengan adanya SOP, Harun yakin tidak ada lagi proyek yang katanya aspirasi harus membayar 20 persen. Selama delapan

tahun ini, proyek selalu asalasalan, setiap tahun ratusan miliar dana pembangunan tapi hasilnya amburadul. Makanya SKPD menjadi sarang koruptor, sarang manipulasi proyek dan mark up anggaran sehingga pembangunan tidak ada hasil dan proyek pun terbengkalai. “SKPD jangan menjadi sarang koruptor,” tegas Harun. Ia membenarkan Plt Kepala Dinas PU, Askiman yang mengatakan jika ada SKPD yang tidak mau melaksanakan SOP berarti disitulah sarang koruptor. Delapan tahun sudah pembangunan tidak ada hasil, jalan tetap rusak, dan jalan gang becek. Di Sintang ini tidak ada

jalan yang 100 meter mulus. Coba jika ingin membuat rabat beton belajar dari Kota Pontianak, bangun jalan poros ke kecamatan contohlah Sekadau di mana semua kecamatan di Sekadau sudah tembus. Di Sintang mana? Masih pakai jalan sungai. “SKPD yang tidak mau laksanakan ganti saja pimpinannya daripada menghambat,” tegasnya lagi. Ia juga melihat BPK tidak becus bekerja, sudah gamblang sekali potongan aspirasi 20 persen tapi tidak menjadikan hal itu sebagai temuan. “Apa kerja BPK, mana BPK katanya orang teknis, orang adminsitrasi,” ujarnya.(tra)

Dermaga Penyeberangan Kewenangan Provinsi Sambungan dari halaman 24

mengangkut penumpang, baik orang maupun sepeda motor yang akan menyeberang dari arah Sekadau menuju Seberang Kapuas atau sebaliknya. Karena banyaknya bagian lantai yang rusak, praktis aktivitas bongkar-muat, terutama sepeda motor terhambat. Pemilik sepeda motor dan penambang harus ekstra hati-

hati saat menaikkan kendaraan keatas motor bandung. Warga berharap pemerintah tidak mendiamkan persoalan ini. Upaya perbaikan harus segera dilakukan, agar aktivitas bongkar muat di dermaga penyeberangan itu bisa dilakukan secara lancar. Menurut Khandra, Pemkab Sekadau memang tidak berniat mendiamkan kerusakan itu. Namun, Pemkab Sekadau

dihadapkan pada kondisi dilematis. Pemkab tidak bisa secara serta-merta melakukan perbaikan. “Ini asset provinsi. Jadi kalau kita memperbaikinya, tidak bisa,” tutur Khandra. Dermaga bongkar muat tersebut merupakan asset Pemprov Kalbar yang dibangun oleh Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kalbar, beberapa tahun lalu. (nie)

Deteksi Dini untuk Pencegahan Konflik Sambungan dari halaman 24

Kodim, agar hal tersebut tidak terjadi di Kabupaten Sintang. Untuk itu, lanjut Dandim, diminta agar Danramil memperbanyak komunikasi

dengan masyarakat untuk melakukan pencegahan dini, agar tidak terjadi konflik di masyarakat. “Lakukan deteksi dini terhadap persoalan yang ada di masyarakat,” tegasnya. Ia juga meminta Babinsa

lebih proaktif untuk membina masyarakat, supaya lebih mengerti hukum. Babinsa juga harus memperdalam pengetahuan tentang hukum, sehingga tidak salah dalam bertindak.(tra)

rusan yang menurut syarat Undang-Undang Pemilu, minimal berjumlah 30% dari keanggotaan masing-masing Parpol. Memverifikasi domisili kantor atau sekretariat tetap Parpol, surat keterangan dari desa dan kecamatan mengenai domisili kantor/sekretariat Parpol serta massa kontrak bagunan sekretariat Parpol yang minimal berakhir setelah pelantikan

anggota DPRD. “Keanggotaan berjumlah 1/1000 atau sepuluh persen dari jumlah penduduk kabupaten/kota. Dan jika kurang dari jumlah minimal akan dikenakan sanksi, dengan mewajibkan pengurus Parpol melampirkan/menyerahkan jumlah KTA anggota dua kali lipat dari syarat minilam menurut undang-undang Pemilu,” kata Subandrio.(nie)

Syarat verifikasi Sambungan dari halaman 24

Cabang (PAC) Parpol di Kecamatan dari 7 Kecamatan,” papar Subandrio.Dalam verifikasi faktual ada 4 persyaratan yang harus dilengakapi seperti KPU akan memverifikasi pengurus tingkat kabupaten terutama unsur ketua, sekretaris dan bendahara. Keterwakilan perempuan dalam kepengu-


24

PRO-KALBAR Pontianak Post

PUTUSSIBAU

Berusaha Tepat Waktu Ada pepatah mengatakan waktu adalah uang, sehingga waktu harus dihargai dan mendapat perhatian ekstra. Tepat waktu atau disiplin waktu, mesti diusahakan untuk diimplementasikan. “Setidaknya kita harus berusaha menghargai waktu. Bertindak disiplin atau tepat waktu dalam berbagai hal. Kikis sedikit demi sedikit budaya terlambat dan kurang menghargai waktu,” ungkap Bupati Kapuas Hulu, AM Nasir. Dikatakan Nasir, budaya tidak disiplin atau tidak menghargai waktu masih melekat AM Nasir di tengah masyarakat. Ia mencontohkan dalam sebuah kegiatan menyebutkan dimulai pukul 08.00 WIB. Namun banyak yang terjadi, acara baru mulai lewat dari setengah jam hingga satu jam dari waktu yang ditentukan. Kondisi yang demikian kurang baik untuk peningkatan kualitas dinamika kehidupan yang ada. “Setidaknya kita harus

Kamis 13 Desember 2012

Deteksi Dini untuk Pencegahan Konflik SINTANG--Kodim 1205/Sintang akan terus meningkatkan kewaspadaan dalam menjaga situasi dan kondisi pertahanan dan keamanan di Kabupaten Sintang. Hal ini disampaikan Dandim 1205/Sintang, Letkol Infantri Parlindungan Hutagalung kepada seluruh Danramil dan Babinsa. “Kita kumpulkan Danramil dan

Babinsa ini untuk membahas dan mengantisipasi isu-isu yang berkembang di Indonesia,” katanya. Apel Danramil Babinsa yang digelar di Gedung PGRI Sintang, belum lama ini merupakan tindak lanjut apel Dandim Danrem se-Indonesia di Bandung, terkait isu-isu yang memiliki intensitas tinggi saat ini. “Dalam apel tersebut

seluruh jajaran Kodim, diminta dapat meningkatkan deteksi dini dan cegah dini terhadap persoalan yang berkembang di masyarakat, agar tidak mengarah pada terjadinya konflik,” katanya. Parlindungan menegaskan, TNI akan terus meningkatan kewaspadaannya dalam menjaga situasi dan

Ke Halaman 23 kolom 5

SEKADAU

Syarat Verifikasi KETUA Komisi Pemiliham Umum (KPU) Sekadau, Subandrio mengatakan, belum lama ini pihaknya telah memberikan sosialisasi mengenai verifikasi Partai Politik (Parpol) peserta Pemilu 2014. Hal tersebut dalam rangka bagaimana para pengurus Parpol di Kabupaten Sekadau memahami syarat untuk menjadi peserta Pemilu 2014. “Untuk Kabupaten/Kota minimal syarat yang harus dipenuhi adalah 75% yang berarti untuk Kalbar minimal 11 Kabupaten/Kota harus lulus veifikasi, sedangkan untuk Subandrio Kabupaten Sekadau minimal harus lulus verifikasi 4 Pimpinan Anak

FOTO SUKARNI

DERMAGA: Beginilah kondisi dermaga penyebrangan Sekadau kota menuju Seberang Kapuas yang menjadi kewenangan Perhubungan Provinsi Kalbar.

Dermaga Penyeberangan Kewenangan Provinsi SEKADAU--Ada apa dengan dermaga penyeberangan atau stagier kapal motor badung di Pasar Sekadau yang sampai saat ini masih belum di kelola istitusi resmi Pemkab Sekadau. Akibatnya, kondisi dermaga banyak mengalami kerusakan. Paling

parah adalah kondisi lantainya yang terbuat dari papan dan sudah lapuk. Asisten II Pemkab Sekadau, H Khandra Asmarahady tidak menampik soal kerusakan tersebut. “Banyak warga yang mengeluh ke kita karena kondisi dermaga

Ke Halaman 23 kolom 5

sudah banyak yang rusak,” ujar Khandra saat menerima audiensi anggota Komisi D DPRD Kalbar di Sekadau, belum lama ini. Tiap hari, puluhan bahkan ratusan kapal motor bandung sandar di dermaga itu. Mereka Ke Halaman 23 kolom 5

kondisi negara khususnya di daerah tempat tugas. “Kita lakukan berbagai pencegahan konflik melalui deteksi dini,” tegasnya. Ia mencontohkan, banyaknya konflik horizontal di masyarakat seperti premanisme dan tauran pelajar di kotakota besar menjadi kewaspadaan Ke Halaman 23 kolom 5

Cegah Pengerjaan Proyek Asal-asalan Gapensi Dukung Ada SOP Proyek SINTANG--Ketua Dewan Pertimbangan Gapensi Kabupaten Sintang, Harun mendukung adanya Standar Operasional Prosedur (SOP) untuk pengerjaan proyek di seluruh SKPD. Sebab, selama ini tidak ada SOP seperti itu, akibatnya pembangunan hancur lebur. Jalan yang katanya rabat beton baru dibangun satu bulan sudah hancur lagi, karena proyek asal-asalan,” ujarnya. Harun menilai selama ini pengerjaan proyek sangat asal-asalan karena tidak punya standarisasi pengerjaan. “Saya Ke Halaman 23 kolom 5

c

M

y

K


Pontianak Post

Kamis 13 Desember 2012

Soccer Monterrey

25

Chelsea

v

Menuju Final Ideal YOKOHAMA - Corinthians telah memenuhi tugasnya untuk memuluskan skenario ideal final Piala Dunia Antarklub 2012: juara Amerika Latin versus kampiun Eropa. Jawara Copa Libertadores itu memastikan tiket ke babak puncak seusai mengalahkan wakil Afrika Al Ahly 1-0 di Toyota Stadium, Jepang, kemarin WIB (12/12). Itu berarti tinggal menunggu juara Eropa Chelsea menyelesaikan “kewajibannya.” Yakni, meredam perlawanan klub Meksiko Monterrey dalam laga semifinal kedua di Internasional Stadium Yokohama petang nanti WIB.

Di atas kertas, The Blues “ sebutan Chelsea “ mestinya tak sulit menuntaskan tugas tersebut. Tapi, sang pelatih, Rafael Benitez, tak mau pasukannya terlalu percaya diri. “Kami belum ingin membicarakan final maupun mendiskusikan tentang Corinthians. Kami hanya ingin menjalani tahap demi tahap ajang ini,” kata pelatih Chelsea Rafael Benitez seperti dilansir London 24. Apalagi, lanjut Benitez, Monterrey diuntungkan dalam hal adaptasi. Tim asuhan Victor Manuel Vucetich tersebut tiba di Jepang sepuluh hari sebelum

AGENDA

turnamen dimulai. Sedangkan Chelsea baru Minggu lalu (9/12) mendarat di Negeri Sakura tersebut setelah menempuh penerbangan selama 12 jam. “Saya pikir mereka (Monterrey) juga memiliki keuntungan karena tiba lebih awal di turnamen. Permainan mereka melawan Ulsan Hyundai (di perempat final, 9/12, Red) juga bagus,” jelasnya. Bagi Benitez, Piala Dunia Antarklub memang bukan ajang baru. Dia sudah pernah merasakan atmosfernya bersama Liverpool (2005) dan Inter Milan (2010). Namun, tidak bagi Chelsea yang datang dengan status debutan.

Kalau pun ada pemain Chelsea yang memiliki pengalaman di ajang tahunan tersebut, praktis hanya Oscar. Playmaker 21 tahun asal Brasil itu tampil dua tahun lalu bersama Internacional. Itu pun berujung menyakitkan. Oscar harus menerima kenyataan pahit setelah Internacional diluar dugaan keok 0-2 dari TP Mazembe (Republik Demokrasi Kongo) di semifinal. Kala itu, Piala Dunia Antarklub dihelat di Uni Emirat Arab. Karena itu pula, Oscar sepakat dengan dengan Benitez: jangan pernah meremehkan lawan. “Saya memang berharap bisa bertemu Cor-

inthians di final karena itu akan sangat penting bagi saya secara personal. Tapi, kami harus bisa mengatasi Monterrey terlebih dulu,” tutur pemain yang musim ini tampil dalam 23 laga dan mengemas 5 gol itu. Di pihak lain, Monterrey juga sangat tertantang menorehkan sejarah bagi sepak bola Meksiko kala berhadapan dengan klub top Eropa. Sukses terakhir dicatat Necaxa kala menahan seri 1-1 Manchester United di Piala Dunia Antarklub 2000. “Chelsea adalah salah satu tim terbaik di Premier League maupun di dunia, tapi kami juga memiliki talenta,” kata

Liga Inggris Sabtu, 15 Desember Newcastle v Manchester City (Siaran langsung Global TV pkl 19.45) Manchester United v Sunderland (Siaran langsung Global TV pkl 22:00) Chelsea v Southampton Liverpool v Aston Villa Norwich City v Wigan Athletic Queens Park Rangers v Fulham Stoke City Everton Minggu, 16 Desember Tottenham vs Swansea (Siaran langsung Global TV pkl 20:30)

Buru Rekor Kompatriot JOSEP Guardiola tercatat sebagai pelatih tersukses di Piala Dunia Antarklub dengan koleksi dua gelar bersama Barcelona, yakni pada edisi 2009 dan 2011. Tapi, kompatriotnya, Rafael Benitez, berpeluang menyamai rekor tersebut seandainya membawa Chelsea juara tahun ini.

Pelatih Tersukses Piala Dunia Antarklub Josep Guardiola Kebangsaan: Spanyol Partisipasi: 2 Edisi Klub 2009 Barcelona 2011 Barcelona Rafael Benitez Kebangsaan: Spanyol Partisipasi: 3 Edisi Klub 2005 Liverpool 2010 Inter Milan 2012 Chelsea ? Sir Alex Ferguson Kebangsaan: Skotlandia Partisipasi: 2 Edisi Klub 2000 Liverpool 2008 Man United

Capaian Juara Juara

Capaian Runner-Up Juara

Capaian Peringkat Kelima Juara

5 Chavez

1 Orozco

Chelsea 11

14 Corona

15

11

Basanta

Ayovi,

21

2

Mier

Meza

24

18

Perez

Cardozo

2

Oscar

9

2 Alessandro

De Nigris

9

17

Torres

Hazard

19 10

Ivanovic

4 Luiz

24 7

Delgado

(4-2-3-1)

Ramires

1 Cech

Cahill

12 Mikel

Mata

Stadion: International Yokohama, Yokohama-Wasit: Carlos Vera (Ekuador) Pelatih: Victor Vucetich Pelatih: Rafael Benitez

Vucetich kepada Associated Press.

“Saya percaya Chelsea bisa mencetak gol karena mereka kuat secara fisik dan penuh skill. Namun, tetap saja, kami yang akan keluar sebagai pemenang,” koar pelatih yang menangani Monterrey sejak 2009 itu. Sejatinya, seiring tampil di semifinal, Los Rayados “ sebutan Monterrey “ memang sudah meraih hasil lebih baik dibandingkan debutnya tahun lalu. Yakni, ketika jawara Meksiko empat kali itu tumbang di perempat final (kalah adu penalti kontra Kashiwa Reysol). (dns/ttg) RINGAN: Para pemain Chelsea berada diantara Fernando Torres (tiga dari kiri) melakukan latihan ringan jelang laga semi final Piala Dunia Antarklub melawan Monterrey.

Liga Spanyol Sabtu, 15 Desember Getafe v Osasuna Minggu, 16 Desember RCD Mallorca v Athletic Bilbao Granada v Real Sociedad Sevilla v Malaga Real Zaragoza v Levante Valencia v Rayo Vallecano

Monterrey

(4-4-2)

AFP PHOTO / KAZUHIRO NOGI

Oscar Tak Mau Gagal Lagi di Piala Dunia Antarklub Yokohama - Saat masih membela Internacional, Oscar pernah berlaga di Piala Dunia Antarklub--meski pada akhirnya gagal jadi juara. Saat kesempatan itu datang lagi bersama Chelsea, Oscar tak mau menyia-nyiakannya. Oscar berlaga di Piala Dunia Antarklub di tahun 2010 bersama Internacional yang kala itu berstatus sebagai juara Copa Libertadores. Di babak semifinal, Internacional yang lebih diunggulkan justru menelan kekalahan dari juara Liga Champions Afrika, TP Mazembe. Merekakalahdenganskor0-2 dan gagal melangkah ke babak final.Dipertandinganitu,Oscar dimainkan mulai menit ke-75. Internacional sendiri akhirnya tampil sebagai juara ketiga. Mereka memenangi

laga perebutan tempat ketiga melawan Seongnam Ilhwa. “Saat itu tidak bisa dipercaya, dan apa yang membuat hal itu makin buruk adalah fakta bahwa kami tahu kami punya kualitas untuk memenangi pertandingan dan kemudian mengalahkan Inter (Milan) karena tim kami sangat kuat,” ungkap Oscar di situs resmi FIFA. “Kami semua terkejut karena kami tahu tim kami lebih superior. Mazembe mencetak gol untuk unggul 1-0 dan ketika kami melakukan segalanya untuk mengejar hasil imbang, itu tidak mungkin.” Oscarmengakutelahmengambil pelajaran dari pengalamannya bersama Internacional itu. Dia pun berharap kali ini bisa membawa Chel-

sea sampai ke final. “Aku sudah belajar dari pengalaman bersama Internacional bahwa Anda harus menghadapi pertandingan satu per satu,” katanya menambahkan. “Jika kami maju ke final, yang aku harapkan itu terjadi, dan harus menghadapi Corinthians, itu akan luar biasa untukku secara pribadi bermain melawan tim asal Brasil. Tapi aku akan melakukan yang terbaik untuk membantu Chelsea memenangi pertandingan,” ujarnya.(int) TIBA: Gelandang muda Chelsea Oscar saat tiba di Bandara Internasional Narita beberapa hari yang lalu. AFP PHOTO / Yoshikazu TSUNO

Gol Guerrero Bawa Corinthians ke Final Toyota - Corinthians patut berterima kasih kepada penyerangnya asal Peru, Jose Paolo Guerrero. Gol tunggalnya bikin klubnya menang 1-0 atas Al-Ahly dan melaju ke final Piala Dunia Antarklub. Dalam laga semifinal yang dihelat di Toyota Stadium, Rabu (12/12) sore WIB, Guerrero membuat gol ketiga laga berjalan setengah jam dan tak ada lagi gol tercipta hingga akhir laga. Dengan kemenangan ini Corinthians asuhan Tite melaju ke partai puncak pada 16 Desember mendatang melawan Chelsea atau Monterrey yang baru bertanding besok. Sementara itu klub Jepang, Sanfrecce Hiroshima, memenangi duel perebutan tempat lima usai mengalahkan wakil Asia yang juga juara Liga Champions Asia, Ulsan Hyundai, dengan skor 3-2.(int)

C

M

Y

K

AFP PHOTO / TOSHIFUMI KITAMURA

Cetak gol: Pemain depan Corinthians Paolo Guerrero (kedua dari kanan) menanduk gola disamping rekannya Danilo (kedua dari kiri), dan pemain bertahan Al Ahly Wael Gomaa (kanan) Ahmed Kenawi (kiri) (12/12). Tandukan yang berbuah gol itu mengantarkan Corinthians melangkah ke babak Final Piala Dunia antar Klub di Toyota.


26 Atmosfer Highbury Lebih Garang

+

SELAMA enam tahun sebelum pindah ke Emirates Stadium, total lima gelar yang mampu direbut Arsenal berupa dua kali juara Premier League dan tiga kali Piala FA. Kini, setelah enam tahun pindah, Arsenal masih nol gelar. Prestasi tertinggi The Gunners, julukan Arsenal, sejak pindah dari Highbury, markas lama mereka, adalah dua kali finalis Piala Liga pada 2006/2007 dan 2010/2011. Di Premier League, tren performa mereka terus menurun. Di sejumlah forum suporter Arsenal di dunia maya, timbul pertanyaan apakah pindah ke Emirates merupakan sebuah kesalahan” Sejumlah pemain yang pernah bertanding di Emirates dan Higbury juga menilai atmosfer pada kedua stadion sungguh berbeda. “Emirates bukanlah Highbury. Highbury sangat kecil, tetapi atmosfernya panas,” kata Cecs Fabregas, mantan kapten Arsenal, seperti dikutip Diari ARA. Fabregas yang sekarang membela Barcelona menilai, atmosfer di Emirates terlalu datar. Bila dibandingkan dengan markas klub yang dibelanya sekarang, sama sekali tidak ada apaapanya. “Nou Camp sangat buas,” katanya. “Saya tidak pernah merasa di rumah seperti di Higbury. Ada atmosfer yang berbeda dan sulit ditandingi di sana. Tetapi, itu keputusan klub dan itu yang mereka butuhkan. Highbury memiliki sesuatu dan tidak akan terjadi lagi sekarang,” lanjut Fabregas. Kapasitas Highbury memang tidak sebanding dengan Emirates saat ini, tetapi karena stadionnya kecil sehingga membuat jarak antara tribun penonton dengan lapangan dekat. Tribunnya juga lebih curam ketimbang Emirates yang lebih landai. (ham)

All Soccer Bradford city

3

v

1

Pontianak Post

l

Kamis 13 Desember 2012

Arsenal

(Bradford menang adu penalti 3-2)

The Gunners Bikin Malu

REUTERS/Nigel Roddis

Hadang: Pemain Arsenal Kieran Gibbs (kanan) coba menghadang tendangan pemain Bradford City Garry Thompson pada babak perempat final Piala Liga Inggris di Stadion Valley Parade, Bradford (12/12).

BRADFORD - Performa roller coaster Arsenal kembali membuat mereka malu. Mereka disingkirkan Bradford City, klub League Two alias kasta keempat Inggris pada perempat final Piala Liga Inggris setelah kalah adu penalti kemarin

dini hari WIB. Bertanding di Valley Parade, Bradford, Arsenal turun dengan kekuatan terbaiknya. Lini depan dihuni Lukas Podolski dan Gervinho. Mereka ditopang Santi Cazorla, Aaron Ramsey, dan Jack Wilshere

+

dari lini tengah. Benteng pertahanan juga dihuni pemain utama. Ternyata, itu tidak cukup membuat Arsenal pulang dengan kemenangan mereka tim dari kasta terbawah pada perempat final Piala Liga. Ditilik dari kasta kompetisi,

maka Bradford bisa dianggap sebagai tim terlemah di perempat final. Arsenal sudah kebobolan sejak menit ke-16 melalui Garry Thompson.Merekabarubisamenyamakan skor melalui Thomas Vermaelen dua menit jelang waktu normal berakhir. Akibatnya, laga harus dilanjutkan dengan perpanjangan waktudanskor tetap 1-1. Situasi itu memaksa penentu lolos ke semifinal melalui adu penalti. Pada adu penalti, tiga algojo Arsenal, yakni Cazorla, Marouane Chamakh, dan Vermaelen gagal menjebolgawanglawan.Akibatnya, mereka kalah 2-3 di adu penalti. “Memalukan kalau kami tidak memberikan segalanya, tetapi tim ini telah memberikan segalanya selama 120 menit, sebelum akhirnya ditentukan oleh penalti,” jelas Wenger, seperti dikutip Telegraph. “Mereka memulai pertandingan lebih baik dari kami, tetapi pada babak kedua dan perpanjangan waktu kamijauhmendominasi.Sulitsekali membuat peluang. Bradford bertahan dengan sangat baik,” lanjut

tactician asal Prancis itu. Ini menjadi pukulan telak buat Wenger. Sebab, di Premier League performa mereka juga jeblok. Musim ini, mereka mencatat rekor start terburuk di Premier League sejak era Wenger berkuasa pada 1996. Tetapi bagi Bradford, kemenangan itu menjadi sesuatu yang pantas mereka rayakan. Ini kali pertama mereka menembus semifinal Piala Liga Inggris sejak 109 tahun lalu. “Fans klub ini tidak memiliki apapun yang bisa dirayakan selama 10 tahun terakhir. Saya pikir ini saatnyamerekamerayakansesuatu. Momen yang fantastis buat fans. Kami bisa menang atas tim sehebat Arsenal,” kata Phil Parkinson, manajer Bradford. Setelah 11 tahun lalu kali terakhir merasakan atmosfer di kasta teratas Inggris, Bradford tidak pernah lagi merasakan sensasi seperti ini. Sebanyak 23.971 fans Bradford berpesta di Valley Parade “Pada akhirnya kami menang dalam laga 11 lawan 11 ini,” kata Gary Jones, pemain Bradford. (ham)

+

+

cmyk

C

m

y

k


IAN MCKELLEN “My dear Frodo. Hobbits really are amazing creatures. You can learn all there is to know about their ways in a month, and yet after a hundred years they can still surprise you.” - Gandalf, The Lord of the Rings -

Pontianak Post ● Kamis 13 Desember 2012

The Hobbit Jadi Trilogi

PETUALANGAN BILBO BAGGINS DIMULAI

FILM adaptasi arahan Peter Jackson, The Hobbit akan menjadi trilogi. Menurut Jackson, The Hobbit perlu dibuat trilogi karena kekayaan ceritanya. The Hobbit merupakan prekuel dari buku populer The Lord of The Rings karya penulis Inggris J.R.R Tolkien yang ditulis pada tahun 1930-an. Film trilogi The Lord of The Rings, yang juga disutrudarai Jackson, meraih tiga Oscar sekitar sepuluh tahun lalu. The Hobbit akan ‘dipecah’ menjadi 3 film. Bagian pertama yang berjudul The Hobbit: An Unexpected Journey akan tayang besok dengan durasi 2 jam 40 menit. Bagian keduanya berjudul The Hobbit: Desolation of Smaug akan tayang tanggal 13 Desember 2013, sementara bagian akhirnya The Hobbit: There And Back Again akan dirilis 18 Juli 2014. Sutradara Peter Jackson dan Warner Bros Pictures tampaknya tak ingin bersikap pelit terhadap fans The Hobbit. Foto di atas merupakan foto perdana dari The Hobbit: The Desolation of Smaug yang akan dirilis tahun depan. Menampilkan Bilbo Baggins yang duduk di atas ladang koin emas dengan wajah yang agak bingung, mungkinkah si naga kuat, Smaug (Benedict Cumberbatch) berada di sekitarnya? Sedangkan di film ketiga berjudul The Hobbit: There and Back Again menampilkan tokoh Legolas, seorang elf yang juga ada di trilogi TLOTR, tengah bertatap muka dengan seorang tokoh baru bernama Bard. Diutarakan juga bahwa di film ketiga ini akan ada pertempuran yang lebih besar. (*/bbsb)

Berharap Tandingi TLOTR

27

S

ETELAH sukses dengan trilogi The Lord of The Rings: The Fellowship of the Ring (2001); The Two Towers (2002); dan The Return of the King (2003) dan setelah 10 tahun pasca kejayaan film epik tersebut, kali ini sutradara Peter Jackson, siap meluncurkan maha karya trilogi lainnya, THE HOBBIT. The Hobbit: An Unexpected Journey merupakan film pertama dari trilogi yang akan dibuat. Sekilas film yang ber-genre fantasi ini mirip dengan The Lord of The Rings (TLOTR), karena memang cerita film ini diambil sekitar 60 tahun sebelum TLOTR. Film ini bercerita tentang petualangan Bilbo Baggins (Martin Freeman) menuju Lonely Mountain untuk merebut kembali harta berharga dari tangan naga Smaug. Bilbo berpetualang bersama para kurcaci (Dwarves) yang ingin merebut teritori mereka, Dwarf Kingdom of Erebor, yang diambil alih oleh Naga Smaug. Di sini juga

Movie Freak Irsyad Maulana

Mahasiswa Siskom Untan

diceritakan bagaimana Bilbo dan Gandalf memulai persahabatan mereka. Bilbo yang merupakan paman Frodo Baggins ini terseret dalam sebuah petualangan epik untuk mencari Kerajaan Kurcaci Erebor yang hilang. Kerajaan ini pada masa lampau ditaklukkan oleh Naga Smaug. Didampingi penyihir Gandalf Abu-Abu (Ian McKellen), Bilbo kemudian bergabung dengan pasukan yang terdiri dari 13 kurcaci yang dipimpin oleh prajurit legendaris, Thorin Oakenshield (Richard Armitage). Petualangan akan membawa mereka ke Wild, menuju daerah berbahaya yang dipenuhi oleh para Goblin, Orcs, Wargs yang mematikan dan Laba-laba raksasa, serta para perubah wujud (Shapeshifters) dan Penyihir jahat. Meskipun tujuan mereka adalah ke daerah Timur dan daerah kritis Lonely Mountain, mereka pertama-tama harus bisa selamat dari terowongan Goblin, dimana

Bilbo bertemu dengan mahluk yang akan merubah hidupnya selamanya yaitu Gollum (Andy Serkis). Di terowongan inilah Bilbo bersama Gollum, di sebuah pantai di bawah permukaan tanah, sosok Bilbo yang sederhana tidak hanya menemukan serangkaian tipu muslihat paling keji dan keberanian dari dalam dirinya, Bilbo juga menemukan hasrat untuk memiliki benda “berharga” yang dimiliki Gollum, sebuah cincin yang akan membawa takdir kepada perjalanan penuh bahaya dan luar biasa demi kelangsungan dunia Middle Earth. Meskipun sempat mengalami masalah pada saat praproduksinya, The Hobbit akhirnya bisa segera dinikmati oleh pecinta film di seluruh dunia. Lokasi yang diambil sama seperti lokasi trilogi TLOTR yaitu New Zealand, tepatnya di daerah Wellington. Film ini di-shoot menggunakan kamera 3-D. Penasaran? Film ini akan tayang mulai 14 Desember 2012. (*/bbsb)

The Lord Of The Rings (TLOTR) memang menjadi legenda film Box Office yang banyak meraih Oscar. Sepuluh tahun berlalu, tahun ini prekuelnya kembali hadir dengan judul The Hobbit: An Unexpected Journey. Sebenarnya sejauh mana sih antusiasme masyarakat terhadap film ini? Dan bagaimana menurut movie freak kita kali ini yang katanya sih memfavoritkan trilogi TLOTR. BY: GHEA LIDYAZA SAFITRI

C

M

Y

K

Para penggemar sejatinya TLOTR tentu udah tahu kalau plot cerita The Hobbit adalah sebelum TLOTR. Film ini menceritakan petualangan Bilbo muda yang akhirnya menemukan cincin yang justru menjadi sumber malapetaka di TLOTR. The Hobbit: An Unexpected Journey ini membuat Irsyad Maulana penasaran dan antusias untuk mencari info menge-

PEMAIN: Martin Freeman, Benedict Cumberbatch, Aidan Turner, Elijah Wood, Orlando Bloom, Christopher Lee, Evangeline Lilly, Richard Armitage, Ian McKellen, Andy Serkis, Cate Blanchett, Stephen Fry, Bret McKenzie, Lee Pace, Luke Evans, Hugo Weaving, Billy Connolly. SUTRADARA: Peter Jackson, Andy Serkis GENRE: Petualangan, Fantasi ● RILIS: 14 Desember 2012

nai film tersebut dan udah nggak sabar lagi untuk menontonnya. Secara trilogi TLOTR saja bisa membuatnya jatuh cinta. Mahasiswa semester 3 ini berharap film The Hobbit dapat menyaingi kesuksesan TLOTR terutama untuk film The Return Of The King yang jadi seri andalannya. Dimana film ini dapat memberikan jalan cerita yang bahagia, menegangkan, dan

settingan tempatnya yang terasa nyata membuatnya rindu menyaksikan film dengan nuansa baru dengan aksen yang sama. Selain ada sisi peperangannya, sisi romantis pun diselipkan dalam TLOTR. Inilah yang membuat TLOTR berbeda dari film lainnya, dan semoga kesuksesan The Hobbit dapat menandingi atau bahkan lebih di atas The Lord Of The Rings.**


28

Pontianak Post

C

m

y

k

Kamis 13 Desember 2012


Pontianak Post

Kamis 13 Desember 2012

C

m

y

k

29


30

WORLD SOCCER

Hat-trick Pertama Ibra VAL ENCIENNES- Zlatan di klasemen sementara dengan Ibrahimovic terus menunjukkan 32 poin. Mereka masih tertinggal performa dahsyatnya sebagai dua angka dari penguasa klasestriker Paris Siant Germain (PSG). men sementara Lyon dengan Dia mencetak hat-trick ketika 34 poin. PSG menang em“Setelah berpat gol tanpa balas main dua laga di kandang, ini atas Valenciennes menjadi tes yang pada journee ke-17 bagus buat menLigue 1 Prancis, ketal tanding kami marin dini hari. saat bermain di Meski bertandlaga tandang,” kata ing di Stade du Carlo Ancelotti, Hainaut, markas pelatih PSG, sepValenciennes, PSG erti dikutip Reulangsung menters. dominasi sejak Ya, Valenciawal pertandinZlatan Ibrahimovic ennes punya rekor gan. Ibra memulai gelontoran golnya pada menit bagus, sebelum kalah dari PSG, ke-28, 49, dan 54. Satu gol lainnya mereka tak terkalahkan di kandang. “Valenciennes bermain dicetak Ezequeil Lavezzi. Dengan tambahan dua gol bagus dalam beberapa laga itu, pemain yang disapa Ibra itu kandang terakhir, tetapi kami telah mengemas 17 gol dari 14 menunjukkan sikap dan mental pertandingan atau rata-rata 1,2 yang bagus,” lanjut Ancelotti. Bagi gelandang PSG Blaise gol setiap laga. Mantan striker AC Milan tersebut juga menjadi Matuidi, kemenangan itu kian top scorer Ligue 1 dan pesaing meningkatkan kepercayaan diri terdekatnya striker Olympique mereka dalam upaya mengejar Lyon Baf”timbi Gomis baru gelar musim ini. “Kami mengalahkan tim yang tak pernah mencetak sepuluh gol. Kemenangan itu membuat kalah di kandang dengan penuh PSG menduduki peringkat kedua gaya,” jelas Matuidi. (ham)

AS ROMA

3 V 0

Pontianak Post

Kamis 13 Desember 2012

ATALANTA

Serigala Terus Memangsa ROMA - AS Roma sedang on fire. Setelah melibas Fiorentina 4-2 pada giornata ke-16 Serie A Liga Italia (8/12), kini giliran Atalanta yang menjadi mangsa I Lupi alias Serigala, julukan Roma, pada babak 16 besar Coppa Italia, kemarin dini hari. Berstatus sebagai tuan rumah di Olimpico, Roma mulai unggul sejak menit ke-21 melalui Miralem Pjanic. Setelah itu giliran dua striker Roma Pablo Osvaldo dan Mattia Destro menambah keunggulan pada menit ke-31 dan 51. Kemenangan itu membawa Roma menjadi tim pertama yang lolos ke perempat final Coppa Italia. Berikutnya mereka menanti pemenang dari Udinese melawan Fiorentina. Meski menang dan lolos, tetapi pelatih Roma Zdenek Zeman tetap belum puas. “Saya senang dengan hasilnya dan cara tim kami memulai pertabdingan,

tetapi setelah babak kedua, Atalanta yang lebih sering mengambil inisiatif,” kata Zeman, seperti dikutip Football Italia. Yang membuat Zeman kian kesal karena pada menit ke-55, Osvaldo diusir keluar lapangan karena menyikut bek Atalanta Carlos Matheu. Akibatnya, selama 35 menit sisa pertandingan Roma hanya bertanding dengan sepuluh orang. “Bila Ada seorang pemain diusir keluar lapangan dan tim harus kehilangan pemain, maka itu sangat tidak membantu. Osvaldo dan Mattia Destro tidak bisa bermain bersama sebagai striker tengah, tetapi salah satu bisa sedikit bergeser ke pinggir dan segalanya berjalan dengan baik,” kata Zeman. Zeman memberikan pujian kepada Alessio Romagnoli, bek Roma berusia 17 tahun yang bermain selama 90 menit pada pertandingan kemarin dini hari.

C

M

Y

K

PAOLO BRUNO/GETTY IMAGES EUROPE

BERAKSI: Pemain AS Roma Miralem Pjanic saat beraksi di Coppa Italia menghadapi Atalanta. Miralem berhasil menjadi pencetak gol pembuka bagi kemenangan AS Roma di Stadion Olimpico, Roma (12/12).

“Performanya bagus dan saya yakin dia bisa melangkah jauh. Saya harap dia terus membantu kami sepanjang musim ini den-

gan kualitasnya pada usia yang masih 17 tahun,” lanjutnya. Mengawali Serie A Liga Italia dengan performa labil, sekarang

Roma mulai menunjukkan tajinya. Mereka selalu menang dalam lima pertandingan terakhir di semua ajang. (ham)


Pontianak Post

Kamis 13 Desember 2012

metro sport

NN dan ICM Tak Terbendung Liga Voli Umum dan Pelajar 2012

Budianto/Pontianak Post

PERKASA: Tim NN (Merah Hitam) di laga kemarin mampu menunjukKan keperkasaannya, secara mudah menundukan Metro (Biru) 3-0.

PONTIANAK—Tim tangguh Double N dan ICM tak terbendung dalam Liga Bolavoli Umum dan Pelajar (Livomar) 2012 yang berlangsung di GOR Pangsuma Pontianak, Rabu (12/12) kemarin. Double N menekuk Metro dengan skor telak 3-0 (25-14, 25-8 dan 25-10) sementara ICM menaklukan Brojomusti dengan skor 3-0 (25-11, 25-17 dan 25-22). Di kategori putri, BPN masih menjadi lawan yang tak bisa dianggap enteng oleh lawan-lawannya. Nama BPN masih terbukti sebagai jagoan bolavoli Kalbar. Di laga kemarin saat berjibaku menghadapi Borneo, tim ini me-

nang mudah dengan skor 3-0 (2511, 25-17 dan 25-12). Sementara di partai lainnya antara PNIEL B kontra B2B terjadi pertandingan yang menarik. Laga menguras tenaga tersebut akhirnya disudahi bagi kemenangan PNIEL B dengan skor 3-1 (2725, 25-11, 23-25 dan 25-23). Hari ini Kamis (13/12) turnamen akan dimulai pukul 14.00 WIB. Dibagian putra akan bentrok antara Metro versus Ivoma, ICM kontra Telkom, Tunas ditantang Kapuas, Kemenag melawan ICM B, NN berjibaku dengan TPP dan Brojo bentrok Alvoqom. Sementara di bagian putri, Borneo melawan PNIEL A, PNIEL B ditantang NN, BPN bentrok Meteor, Kapuas berjibaku melawan Kirana Arwana, Borneo ditantang ICM dan NN melawan B2B. (bdi)

C

m

y

k

31

Percasi Kalbar Gulirkan Turnamen PONTIANAK—Usai dikukuhkan kepengurusannya, Percasi Kalbar langsung menggebrak, bertempat di Fakultas Kehutanan Universitas Tanjungpura pada Jum’at (14/12) hingga Minggu (16/12) akan digelar Kejuaraan Catur Percasi memperebutkan Piala Bergilir Ketua Umum Percasi Kalbar. Seluruh pecatur-pecatur tangguh dari seluruh kabupaten kota diundang dalam turnamen bergengsi ini. “Ini even pertama kami setelah dikukuhkannya kepengurusan baru periode 2012-2017. Kita harap even ini berlangsung seru dan menarik sebagai wadah pembinaan yang kita inginkan,” ungkap Drs H

Drs H Mukhlis MSi

Mukhlis Msi. Dia berharap seluruh pecatur terbaik daerah ini bisa tampil di even ini. Menurutnya, ada tiga kelas yang

akan dipertandingkan dalam kompetisi yang menggunakan sistem swiss tujuh babak tersebut, yakni, senior putra, junior putra dan putri. “Terutama di kategori junior putra dan putri, kita berharap akan lahir pecatur-pecatur muka baru yang kedepannya bisa diharapkan menjadi grand master catur asal daerah ini,” harap dia. Sementara Panitia Pelaksana Syawal Sip mengatakan, saat ini sudah sekitar 50 pecatur dari beberapa daerah yang siap tampil di ajang ini. Di turnamen ini, kata dia, yang diunggulkan adalah kota Pontianak untuk bisa merebut piala bergilir Ketua Umum Percasi Kalbar.(bdi)


TOTAL SPORT

32

Kamis 13 Desember 2012

D’Antoni Tak Cocok untuk Lakers

Malam Terhebat Parker HOUSTON-Tony Parker sudah musim ini. 12 tahun berkarir di NBA. Salah Assist Lin kepada Omer Asik saat satu point guard terbaik dunia lagamenyisakan37detikmembuat itu telah membantu meraih tiga Rockets menyamakan kedudukan gelar untuk San Antonio Spurs. 120-120, membawa pertandingan Saat mengalahkan ke babak overtime. tuan rumah Houston Sayang, di masa Rockets lewat overtitambahan waktu, me 134-126, kebahaRockets yang tanpa giaan Parker bertamsang bintang James bah. Pemain Prancis Harden (cedera tersebut mencetak engkel kanan) tidak triple-double permampu mempertamanya di NBA. panjang momentum Parker mencetak menang. 27 poin, 12 rebound, Selain Parker, gudan 12 assist untuk ard Gary Neal juga membawa Spurs mesangat berbahagia Tony Parker raih kemenangan kedengan kemenangan lima secara beruntun. Victory atas itu. Neal mencetak 29 poin, terRockets membuat Spurs kembali banyak sepanjang karirnya. Neal merebut posisi puncak klasemen secara fantastis mencetak tujuh wilayah barat yang sempat digeng- dari sepuluh percobaan tembakan gam Memphis Grizzlies. Pasukan tiga angka. Gregg Popovich menjadi tim perSuperstar Spurs Tim Duncan tama di NBA yang merengkuh 18 seperti biasa menjadi pemain pakemenangan. ling konsisten, mencatat double”Saya sempat berfikir, oh, andai double 10 poin dan 13 rebound. saja kami kalah, tak akan ada orang Manu Ginobili bangkit dari bangku yang peduli tentang itu (triple-dou- cadangan untuk menambahkan ble),” ucap Parker lantas tertawa 22 angka. lebar seperti dilansir ESPN. ”Sepanjang malam, dia terus ”Namun, kami memenangi membuat kami hidup di pertanpertandingan, itu membuatnya dingan ini,” kata Gregg Popposemakin baik. Sebab pada akhir- vich, tentang Parker. ”Dengan cara nya, orang hanya peduli soal bermain pada dua paruh akhir kemenangan,” imbuh pemain 30 pertandingan, dia sangat luar tahun tersebut. biasa,” imbuhnya. Parker benar. Padahal di sisi Tantangan bagi Spurs tidak akan lain, playmaker Rockets Jeremy Lin berhenti. Dua hari mendatang, juga melakukan pencapaian fan- mereka harus terbang ke Salt tastis. Pemain keturunan Taiwan Lake City, menantang tuan rumah tersebut membukukan 38 poin, yang sedang menanjak Utah Jazz. terbaik selama berbaju Rockets (nur)

Pontianak Post

CLEVELAND--Publik Los Angeles sejak awal sudah meragukan kapasitas Mike D’Antoni untuk menangani tim sebesar Los Angeles Lakers. Kekhawatiran tersebut sampai sejauh ini terbukti. Lakers ter us saja kalah, terpuruk dengan menyedihkan di peringkat 12 dari 16 tim wilayah barat. Rekor Lakers jauh dari kata impresif, menang 9 kalah 13 kali. Kemarin, fans Lakers semakin geram karena kekalahan nomor 13 diraih di Quicken Loans Arena, kandang tim lemah dari wilayah timur Cleveland Cavaliers 94-100. Kekalahan itu tidak bisa ditolerir. Sebab Cavaliers adalah tim terburuk ketiga di wilayah timur, tim yang sudah tak pernah menang lagi sejak 1 Desember silam. Penampilan dashyat Kobe Bryant dengan 42 poin serta dominasi Dwight Howard (19 poin dan 20 rebound) tidak cukup untuk mengangkat permainan Lakers. Harian Los Angeles Times mendeskripsikan kekalahan Lakers itu sebagai penampilan terburuk dari yang terburuk. Tidak ada defense, offense yang membosankan, sedikit kemenangan, dan sama sekali tak menghibur. Lakers kalah lima kali dalam enam game terakhir, dengan tiga kekalahan secara beruntun. Memang mudah saja mencari alasan bahwa kekalahan tersebut akibat absennya dua starter forward Pau Gasol dan point guard Steve Nash plus shooter Steve Blake. Namun permasalahan tentu lebih dalam dari itu. Legenda Lakers Earvin ”Magic” Johnson menyebut pangkal permasalahannya justru terletak pada D’Antoni. Eks New

Terpuruk di Peringkat 12

REUTERS/Aaron Josefczyk

LEWATI : Pemain Cleveland Cavaliers Kyrie Erving (kanan) berusaha melewati pemain Los Angeles Lakers Chris Duhon (21) dalam laga yang berlangsung di Cleveland.

York Knicks dan Phoenix Suns tersebut terlalu keras kepala untuk memaksakan sistemnya di Lakers. Selama ini, D’Antoni memang mengusung permainan offense secara frontal, cenderung melupakan defense. D’Antoni selama ini dikenal dengan sistem serangan tujuh detik atau kurang. Hasilnya Suksesor Mike Brown itu hanya mampu menang empat kali dalam 12 pertandingan. ”Jika saya menjadi pelatih, saya tidak akan memaksakan sistem saya. Itu saja,” kata Magic

C

M

Y

K

kepada Associated Press. ”Sistemnya (D’Antoni) tidak cocok dengan talenta yang dimiliki Lakers. Kamu tidak akan bisa mengajak lari tim ini. Sebab, hanya satu orang yang bisa berlari, hanya Kobe,” imbuh pemainyangmembantuLakers lima kali menjadi juara pada era 1980-an tersebut. Para pemain terlihat sangat depresi dengan kekalahan demi kekalahan ini. Usai pertandingan, locker room Lakers amat murung. Tidak ada lagi optimisme dan tekad bangkit seperti kekalahan se-

belumnya. ”Kami sangat sakit,” ucap Howard kepada Los Angeles Times. ”Kami tidak bermain dengan hebat, seperti yang kami inginkan. Ini jelas tidak menyenangkan untuk siapapun,” imbuh pemain yang didatangkan dari Orlando Magic itu. Optimisnya justru datang dari Magic. Pria yang membela Lakers 1979-1991 dan comeback pada 1996 itu masih yakni Lakers akan bangkit dan secepatnya menemukan tempat yang nyaman di zona playoff (delapan besar).

”Ini musim yang panjang. Kami tidak bisa meremehkan Coach D’Antoni. Kalau Steve Nash kembali mungkin akan lain ceritanya. Kondisi ini jelas tidak akan terjadi pada Lakers kami,” papar Magic. Dua hari mendatang Lakers akan bertandang ke Madison Square Garden, kandang New York Knicks. Misi bangkit boleh-boleh saja dicanangkan. Namun agaknya, Lakers kembali akan menjadi santapan empuk Knicks yang sedang berada di puncak permainan. (nur)


Pontianak Post

Kamis 13 Desember 2012

Bank Kalbar

A1

Bank Kalbar Boyan Tanjung Diresmikan

TELAH BEROPERASI: Kantor Bank Kalbar Cabang Pembantu Boyan Tanjung telah beroperasional di Jl. Lintas Selatan, Km. 85 Boyan Tanjung.

GUNTING PITA: Pengguntingan pita oleh Sekda Kabupaten Kapuas Hulu Ir. H. Muhammad Sukri.

B

ANK Kalbar kini memiliki jaringan kantor baru di Kecamatan Boyan Tanjung, Kabupaten Kapuas Hulu. Sejak Selasa (27 November 2012) Kantor Bank Kalbar Cabang Pembantu Boyan Tanjung telah beroperasional di Jl. Lintas Selatan, Km. 85 Boyan Tanjung sesuai dengan surat ijin Bank Indonesia Nomor : 14/11/DPIP/Prz/Ptk tanggal 2 November 2012. Acara peresmian Capem Boyan Tanjung yang diselenggarakan pada Kamis (6 Desember 2012) lalu, ditandai dengan pengguntingan pita oleh Sekda Kabupaten Kapuas Hulu Ir. H. Muhammad Sukri, dilanjutkan dengan peninjauan ruangan Kantor Capem Boyan Tanjung. Hadir pula dalam acara tersebut Kepala Divisi Corporate Secretary Bank Kalbar Djamaluddin KS, Pemimpin Bank Kalbar Cabang Putussibau Rosihan

Ekonomi Pertanian

Setyahuddin, Kepala SKPD Kabupaten Kapuas Hulu, jajaran Muspika Kecamatan Boyan Tanjung, para nasabah dan tamu undangan lainnya. Kepala Divisi Corporate Secretary Bank Kalbar Djamaluddin KS dalam sambutannya mewakili Direktur Utama Bank Kalbar menjelaskan, bahwa pembukaan Kantor Capem Boyan Tanjung merupakan bukti kepedulian Bank Kalbar dalam membangun daerah Kalimantan Barat pada umumnya, dan Kabupaten Kapuas Hulu pada khususnya. “Kami berharap, dengan dibukanya Kantor Capem Boyan Tanjung, minat masyarakat Kabupaten Kapuas Hulu terutama daerah Boyan Tanjung dan sekitarnya untuk memanfaatkan produk dan jasa Bank Kalbar semakin meningkat. Karena, sekecil apapun dana yang masyarakat simpan di

SAMBUTAN: Pembacaan sambutan Direktur Utama Bank Kalbar yang diwakili oleh Kepala Divisi Corporate Secretary Bank Kalbar Djamaluddin KS.

Bank Kalbar akan memberikan multiplier effect bagi pembangunan di Kalimantan

Barat,” jelas Djamaluddin. Sementara itu, Pemimpin Bank Kalbar Cabang Putuss-

ibau Rosihan Setyahuddin dalam sambutannya mengungkapkan, bahwa pada

hari pertama beroperasional, Capem Boyan Tanjung telah berhasil menghimpun dana sebesar Rp1,1 miliar yang terdiri dari 19 rekening tabungan sebesar Rp1 miliar, dan 1 rekening deposito sebesar Rp100 juta. Dalam kesempatan itu pula, Pemimpin Bank Kalbar Cabang Putussibau menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Bupati Kabupaten Kapuas Hulu, dan semua pihak yang telah memberikan ruang kepada Bank Kalbar untuk beroperasi di Boyan Tanjung. “Semoga dengan kehadiran Kantor Capem Bank Kalbar di Boyan Tanjung ini akan dirasakan manfaatnya bagi masyarakat, dan saya juga berharap kita bersama dapat menjaga kantor ini agar dapat tetap eksis dalam melayani kepentingan semua pihak khususnya di Kecamatan Boyan Tanjung,” tegas Rosihan Setyahuddin. Hingga saat ini Bank Kalbar telah memiliki 101 jaringan kantor yang terdiri dari 1 Kantor Pusat, 18 Kantor Cabang, 43 Kantor Cabang Pembantu dan 39 Kantor Kas. Selain itu juga didukung oleh 8 Kas Mobil, 1 Kas Terapung, 14 Payment Point, 42 Layanan Syariah dan 80 unit ATM sehingga total jaringan pelayanan yang dimiliki Bank Kalbar berjumlah 246 jaringan yang tersebar di seluruh Kaliman-

tan Barat.Sedangkan untuk tahun 2012, Bank Kalbar merencanakan akan memperluas lagi jaringan pelayanannya dengan membuka 1 Kantor Cabang di Jakarta, 11 Kantor Cabang Pembantu, 24 Kantor Kas, 7 Kas Mobil, 7 Payment Point, 8 Layanan Syariah dan 29 unit ATM. Pada Bulan Desember 2012 ini, selain meresmikan Capem Boyan Tanjung, Bank Kalbar juga telah meresmikan pembukaan Kantor Cabang Pembantu di Kecamatan Mandor Kabupaten Landak dan pada tanggal 17 Desember 2012 nanti juga akan diresmikan Kantor Cabang Pembantu di Kecamatan Paloh, Kabupaten Sambas. Selain membuka jaringan pelayanan baru, Bank Kalbar juga merencanakan untuk merelokasi/memindahkan beberapa jaringan kantor lama ke lokasi baru yang lebih representatif guna memberikan kenyamanan kepada para nasabah dalam bertransaksi. Sampai dengan akhir tahun 2012 ini, Bank Kalbar telah merelokasi 3 Kantor Cabang Pembantu yaitu Capem Kapuas Kanan Hulu, Capem Sungai Pinyuh dan Capem Sosokserta 1 Kantor KasPDAM, dan masih ada 4 jaringan kantor lagi sedang dalam persiapan untuk dilakukan relokasi yaitu Kantor Cabang Sekadau, Cabang Sukadana, Capem Seruni dan Capem Sungai Raya Dalam.(a2)


A2

Liputan khusus KAB KETAPANG

Pontianak Post

Kamis 13 Desember 2012

HUT ke 13 Dharma Wanita Persatuan di Kabupaten Ketapang

Optimalisasi Pencapaian Pelaksanaan Program Kerja

POTONG TUMPENG: Penasehat DWP Ketapang, Ny Riniwati Henrikus memotong tumpeng dan menyerahkan kepada mantan Ketua DWP Ketapang, Ny Hj Nurhaida Sunardi Basnu.

FOTO BERSAMA: Jajaran Pengurus DWP Ketapang foto bersama dengan Bupati Ketapang dan Wakil Bupati Ketapang.

SUDAH 13 tahun Darma Wanita Persatuan (DWP) sebagai organisasi istri PNS berkiprah mengambil bagian dalam upaya membangun bangsa. Peringatan HUT ke 13 DWP di Ketapang ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Ny Riniwati Henrikus, penasehat DWP Ketapang. Potongan tumpeng tersebut kemudian diserahkan kepada Ny Nurhaida Sunardi Basnu, sesepuh DWP Ketapang. Dalam peringatan HUT ke 13 DWP, diserahkan juga sejumlah hadiah terhadap lomba yang dilaksanakan dalam rangkaian HUT DWP di Ketapang, diantaranya; lomba Tata Rias wajah dan peragaan busana batik, lomba membuat Bros dari bahan kristal dan lomba senam lansia. Ada pun para pemenang tersebut antara lain: Lomba Tata Rias wajah dan peragaan busana batik. Juara I adalah unsur pelaksana DWP Setda Ketapang. Juara II, unsur pelaksana DWP Dinas Perhubungan Kominfo Ketapang. Juara III adalah unsur pelaksana DWP Dinas Pekerjaan Umum Ketapang. Juara Harapan I, unsur pelaksana DWP Bapedda Ketapang. Juara Harapan II, unsur pelaksana DWP Dinas Pendidikan Ketapang.Juara Harapan III, unsur pelaksana DWP Dinas Kesehatan Ketapang, Juara favorit : Unsur pelaksana DWP Dinas Pertanian dan Peternakan Ketapang. Untuk lomba membuat Bros dari bahan kristal, pemenangnya adalah: Juara I unsur pelaksana DWP Setda Ketapang. Juara II, unsur pelaksana DWP Dinas Kehutanan Ketapang, Juara III unsur pelaksana DWP Dinas Kesehatan Ketapang. Juara Harapan I, unsur pelaksana DWP Dinas Pendapatan Daerah Ketapang.Juara Harapan II, unsur

pelaksana DWP Kementerian Agama Ketapang. Juara Harapan III adalah unsur pelaksana DWP Kantor Lingkungan Hidup Ketapang. Sedangkan Pemenang lomba Senam Lansia adalah; Juara I, unsur pelaksana DWP Setda Ketapang. Juara II, unsur pelaksana DWP Dinas Pendapatan Daerah Ketapang.Juara III unsur pelaksana DWP Dinas Pekerjaan Umum Ketapang. Juara Harapan I unsur pelaksana DWP Bapedda Ketapang.Juara Harapan II unsur pelaksana DWP Sekretariat DPRD Ketapang. Juara Harapan III, unsur pelaksana DWP Kantor Pol PP Ketapang. Juara favorit dimenangkan unsur pelaksana DWP Dinas Kelautan dan Perikanan Ketapang. Kemudian, The Best Custom dimenangkan unsur pelaksana DWP Setda Ketapang. Adanya HUT ke 13 DWP di Ketapang, direspon positip Bupati Ketapang. Sebagai organisasi dengan anggota para istri Pegawai Negeri Sipil, maka Drs Henrikus M.Si berharap agar kiprah DWP semakin ditingkatkan. Ia menilai DWP dan PKK banyak memiliki persamaan. Yakni, membangun masyarakat Indonesia. Jika DWP anggotanya para istri PNS, maka bupati mengatalkan PKK adalah organisasi yang anggotanya dapat diisi oleh masyarakat umum, baik wanita dan sedikit anggota dilibatkan pria. Karena itu, dalam peringatan Hari Ulang Tahun ke 13, Dharma Wanita Persatuan tahun 2012, diharapkannya organisasi ini kedepan dapat mensejahterakan anggotanya. Salah satu usulan Bupati Ketapang, agar DWP membuat koperasi atau tempat belanja sehingga hasilnya dapat mensejahterakan anggota.

Ketua DWP Ketapang Ny Hj Ratnawati Mahyudin melihat tugas bangsa ke masa depan adalah membangun masyarakat Indonesia yang tangguh dalam upaya mencapai kesejahteraan dan tanggungjawab kita bersama untuk mewujudkannya. Dalam kesempatan itu, Ny Hj Ratnawati Mahyudin menyampaikan sambutan tertulis Ketua Umum DWP Pusat, Ny Nila F Moeloek. Karena itu, Hari ulang tahun ke 13 DWP mengambil tema optimalisasi pencapaian pelaksanaan program kerja melalui suksesnya program unggulan DWP. Maka diharapkan program unggulan DWP yang dirumuskan pada saat Rakernas DWP bulan Juli 2012 dapat terlaksana sampai akhir masa bakti 20092014. Melaksanakan program ini sebagai pembuktian peran DWP kepada bangsa dengan semangat juang kaum perempuan mengaktualisasikan kinerja dengan optimal. Integrasi program ini merupakan langkah nyata yang diambil oleh DWP untuk menambah daya ungkit dalam mewujudkan impian menjadi pembawa aspirasi dan perubahan untuk menjadi bangsa yang sejahtera lahir batin. “Kami mengajak Kaum perempuan umumnya dan anggota DWPkhususnyauntukbergandeng tangan bersama-sama membangun semangat juang untuk berkarya di bidang masing-masing,” paparnya. Melalui HUT ke 13 Dharma Wanita Persatuan di Kabupaten Ketapang, Mari Kita Optimalisasi Pencapaian Pelaksanaan Program Kerja Melalui Suksesnya Program Unggulan Dharma Wanita Persatuan.** Foto-foto Rumah Tangga Bupati Ketapang Narasi Andy Candra

HIBURAN: Menutup rangkaian kegiatan, para pengurus DWP dan organisasi wanita berhibur bersama. FOTO BERSAMA: Penasehat DWP Ketapang, Ny Riniwati Henrikus foto bersama dengan pemenang lomba tata rias wajah dan peragaan busana batik ketapang.

ORGANISASI WANITA: Foto bersama dengan seluruh pengurus organisasi wanita yang ada di Ketapang. SAMBUTAN KETUA UMUM: Ketua DWP Ketapang, Ny Hj Ratnawati Mahyudin menyampaikan sambutan ketua umum DWP Pusat.

MARS DWP: Menyanyikan lagu Mars Darma Wanita Persatuan.

ANTUSIAS: HUT DWP 13 di pendopo antusias dihadiri anggota DWP dan organisasi wanita yang ada di Ketapang.

ARAHAN BUPATI: Bupati Ketapang Drs Henrikus M.Si memberikan arahan.

JUARA UMUM: Ketua DWP sekretariat daerah Ketapang, Ny Hj Normaniah S.Sos foto bersama dengan para pemenang lomba, unsur pelaksana DWP Ketapang menjad juara umum dari lomba yang diadakan.

BUDAYA: Para ibu DWP Ketapang menampilkan kemampuan seni tari.

c

M

y

K

DAPAT BINGKISAN: Foto bersama ketua panitia dan ketua DWP Ketapang dengan para mantan Ketua DWP Ketapang seperti, Ny Septalina Ismet, Ny Hj Darlina Bachtiar, dan Ny Hj Nurhaida Sunardi Basnu.


Pontianak Post

l

Kamis 13 Desember 2012

Liputan Khusus

A3

Pemkot Pontianak Terus Perbaiki-Bangun Jalan Gang

+

+

TINJAU GANG: Wali Kota Pontianak Sutarmidji meninjau pekerjaan Gang Lembah Murai.

Dialog Dengan Warga, Dengar Aspirasi PEMERINTAH Kota (Pemkot) Pontianak terus melakukan revitalisasi infrastruktur jalan termasuk jalan lingkungan. Wali Kota Sutarmidji serius memperhatikan hal ini. Bukan baru sekarang, tetapi sejak dia menjabat wakil wali kota dulu. Tidak sekedar membuat program, kemudian menerima laporannya. Tetapi Sutarmidji sering turun langsung meninjau jalan yang tengah dibangun. Seperti yang dilakukannya di Gang Lembah Murai I Kelurahan Mariana Kecamatan Pontianak Kota, Senin (10/12). Sehari sebelumnya, Minggu (9/12) Sutarmidji meninjau dan

melakukan sosialisasi kelanjutan pelebaran Jalan Tabrani Ahmad, Pontianak Barat. Gang Lembah Murai I panjang keseluruhannya 216 meter ini, sebagian sudah dilaksanakan oleh Badan Keswadayaan Masyarakat (BKM) Mariana sepanjang 58 meter. Sedangkan sisanya akan dilanjutkan oleh Pemkot Pontianak melalui Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Perumahan Kota Pontianak. Sutarmidji mengatakan, baik Pemkot maupun BKM yang melaksanakan perbaikan jalan lingkungan, sumber anggaran berasal dari sumber yang sama yakni anggaran Pemkot. “Saya pastikan perbaikan gang ini segera tuntas dalam waktu dekat,” ujarnya. Ia menargetkan seluruh jalan lingkungan di Kelurahan Mariana bisa tuntas tahun

depan. Diakuinya masih ada beberapa gang di Kelurahan Mariana yang perlu diperbaiki. “Hanya tinggal tujuh atau delapan gang lagi di Kelurahan Mariana ini. Tahun depan akan segera kita tuntaskan,” katanya. Tak hanya jalan lingkungan, saluran air serta toilet yang terdapat pada rumah tak layak huni di Kelurahan Mariana pun akan diperbaiki dan tuntas tahun depan. “Kurang lebih ada sekitar 40 hingga 50 rumah yang akan kita perbaiki WC-nya. Jadi di kelurahan ini, masalah jalan lingkungan, saluran dan rumah tidak layak huni akan tuntas tahun depan,” tutur Sutarmidji. Dialog Pemkot-Warga Pemerintah Kota Pontianak mengadakan dialog interaktif dengan warga, tokih masyarakat tokoh agama, tokoh adat dan

para pemuka, Selasa (11/12). Dalam dialog tersebut terjadi interaksi langsung antara warga dengan pemkot. Apa saja yang menjadi keluhan, saran dan kritik disampaikan lepas oleh warga serta langsung ditanggapi. Salah satu contoh ketika warga Pontianak Timur menanyakan pembangunan di kecamatan itu. Wali Kota Pontianak Sutarmidji menepis stigma kawasan Pontianak Timur (Pontim) dianaktirikan dalam segala aspek pembangunan. Bahkan ia mengklaim, pendidikan di Pontim itu paling maju. “Lihat data yang sebenarnya, pendidikan di Pontianak Timur itu paling maju. Jadi jangan dibilang pendidikan di sana tertinggal. Masyarakat jangan diberikan informasi yang salah,” ujarnya. Sutarmidji melihat, terkadang masyarakat sendiri yang menciptakan stigma negatif

terhadap suatu kawasan. Stigma itu bisa berimbas sulitnya investor untuk berinvestasi di wilayah tersebut. Masyarakat juga dimintanya tidak melihat pembangunan di Pontim secara kasat mata tetapi lihat dari sisi output sebagai parameter atau tolok ukurnya. Begitu pun pembangunan infrastruktur di Pontim juga dinilainya sudah baik. “Infrastruktur paling tinggal Jalan Panglima Aim, itu pun sedang dikerjakan. Yang lainnya tidak ada masalah lagi,” tuturnya. Iklim investasi di Pontim sudah menunjukkan peningkatan. Buktinya banyak pengembang membangun perumahan di kawasan tersebut. Bahkan perumahan yang harganya di atas Rp 400 juta sudah mulai merambah di Pontim. “Ini menunjukkan kepercayaan masyarakat terhadap Pontim sudah mulai tumbuh,” tukas Midji.(*)

ATASI KELUHAN: Wali Kota Pontianak Sutarmidji mendengarkan berbagai keluhan saat turun langsung melihat permasalahan warga.

DIALOG: Wali Kota Pontianak Sutarmidji dan Wakil Walikota Paryadi mendengarkan curhat warga saat Dialog Interaktif bersama warga Kota Pontianak. +

SILATURAHMI: Wali Kota Pontianak Sutarmidji bersilaturahmi bersama warga sesaat setelah berdialog.

BERBAUR: Wali Kota Pontianak Sutarmidji dan Sekda M Akip berdialog dengan pedagang di Jalan Tabrani Ahmad ketika meninjau pembangunan jalan itu.

SOSIALISASI: Wali Kota Sutarmidji didampingi Sekda M Akip langsung melakukan sosialisasi pada warga yang tanah atau bangunannya terkena dampak pembangunan Jalan Tabrani Ahmad.

TINJAU : Wali Kota Sutarmidji, Sekda M Akip dan jajaran melakukan peninjauan pembangunan Jalan Tabrani Ahmad

SETENGAH: Jalan Tabrani Ahmad belum tuntas, setengahnya belum terbangun. Butuh kerja sama dengan masyarakat agar jalan tersebut bisa tuntas. Narasi : Jemi Ibrahim (Humas Pemkot Pontianak) & Hendy (Pontianak Post), Foto-foto : Nasril (Kasubag Humas Pemkot Pontianak) & Shando (Pontianak Post)

cmyk

C

m

y

k

+


LIPUTAN KHUSUS

A4

BICARAKAN KALBAR: Gubernur Kalbar Drs Cornelis MH sedang berbicara tentang potensi Kalbar dengan peserta Indonesia Agricultura Investmen Forum (IAIF) 2012.

Pontianak Post

Kamis 13 Desember 2012

PELUANG INVESTASI: Gubernur Drs Cornelis, MH didampingi Ny Frederika Cornelis. S.Pd sebelum menyampaikan pemaparan, melihatkan buku-buku potensi investasi Kalbar.

Gubernur Paparkan Potensi Pertanian Kalbar

Tarik Investor Eropa K

ALIMANTAN Barat kaya akan potensi alam untuk dikembangkan demi kesejahteraan rakyat. Hal tersebut disampaikan Gubernur Kalbar Drs Cornelis MH pada pelaksanaan rangkaian kegiatan Indonesia Agriculture Investment Forum

( IAIF) 2012 di Den Haag, Belanda belum lama ini. Sebagai narasumber, Cornelis mendorong investor untuk berinvestasi dan menanamkan modalnya di Kalimantan Barat. Dikatakan Cornelis, Forum Investasi Pertanian Indonesia 2012

atau Indonesia Agriculture Investment Forum (IAIF) pada dasarnya suatu wadah untuk mempromosikan peluang investasi pertanian di Indonesia sekaligus mencari dukungan dari pengusaha baik dalam maupun luar negeri agar berinvestasi di

DIABADIKAN: Gubernur Drs Cornelis, MH , Sekda Kalbar Drs.M Zeet Hamdy Assovie, MTM serta Bupati Kabupaten Pontianak H Ria Norsan diabadikan di ruang pertemuan.

Indonesia. Untuk membangun sektor pertanian investasi swasta sangat diperlukan. Oleh sebab itu kegiatan seperti ini harus dilaksanakan secara berkesinambung. Cornelis menilai, Indonesia Agriculture Investment

Forum (IAIF) 2012 yang dilaksanakan di Den Haag, Belanda telah berhasil membangun jaringan komunikasi dengan beberapa calon investor Eropa. Dipercayanya Provinsi Kalimantan Barat yang sebagai narasumber merupakan kes-

PERSIAPAN: Gubernur Drs Cornelis, MH didampingi Ketua PKK Kalbar Ny Frederika Cornelis,S.Pd serta rombongan menyiapkan berbagai bahan pemaparan.

empatan untuk memberikan informasi tentang potensi dan peluang usaha yang ada di sektor pertanian serta memberikan kontribusi bagi pembangunan pertanian. Ikut dalam kunjungan Gubernur ke Den Haag, Belanda antara lain Sekre-

taris Daerah M Zeet Hamdy Assovie berserta Ibu, Ketua Tim Penggerak PKK Kalbar Ny Frederika Cornelis, Bupati Kabupaten H Ria Norsan, Asisten II Setda Lansus Kadri,SH, Kepala PPKAD serta Kepala SKPD terkait. (humas pemprov)

FOTO BERSAMA: Gubernur Drs Cornelis MH dan Ny Frederika Cornelis.S.Pd foto bersama diruangan Pertemuan Indonesia Agricultura Investmen Forum 2012.

Akuntabilitas

IBNU Tricahyo meminta waktu khusus dua menit untuk menerangkan apa itu Ombudsman Republik Indonesia (ORI) saat gilirannya berbicara pemberantasan korupsi oleh ORI. Komisioner ORI ini merasa lembaganya yang berdiri sejak 2008 itu belum terlalu dikenal publik. Istilah ”ombudsman” memang agak berat di telinga Indonesia. Padahal, seperti halnya lembaga ”seksi”, seperti KPK atau PPATK, lembaga ini juga didirikan dengan dasar undang-undang, UU Nomor 37/2008 atau diputuskanpula oleh wakil rakyat. Ibnu lalu mencontohkan kewenangan lembaganya. ”Kalau ada keluhan, misalnya KPK dianggap tebang pilih, kami bisa memanggil KPK untuk minta penjelasan,” katanya saat seminar Pemberantasan Korupsi dan Peningkatan Pelayanan Publik di Hotel Sahid Surabaya belum lama ini.

Selanjutnya, ORI mengawal untuk memastikan tak ada diskriminasi dalam penegakan hukum. Memang kewenangan ORI tidak sampai eksekutorial. Lembaga ini, setelah menerima pengaduan, bisa merekomendasikan perbaikan, termasuk melaporkan ke presiden. Kewenangan ombudsman sendiri bisa menjangkau semua lembaga yang memakai APBN/APBD. Sekalipun dianggap lembaga superbody, KPK termasuk dalam jurisdiksi ORI. ORI diberi kewenangan melakukan pencegahan. Terutama dari sistem administrasi, agar lebih akuntabel. ”Korupsi biasanya berawal dari maladministrasi,” kata Ibnu yang juga dosen FH Universitas Brawijaya ini. Dalam seminar yang dihelat FH Univeritas Trunojoyo Madura (UTM) itu, Syahdu Winda dari Litbang KPK

menyebut, selain menindak pelaku seperti yang sudah diberitakan, KPK terusmenerus mencegah korupsi. KPK berusaha mengubah zona korupsi menjadi zona integritas. Buku saku Memahami untuk Membasmi Korupsi yang disebar KPK menyebut korupsi ada 30 jenis. Klasifikasinya, merugikan negara, penggelapan dalam jabatan, suapmenyuap, perbuatan curang, benturan kepentingan, dan gratifikasi. Pencegahan bertujuan membuat sistem agar tidak terjeblos praktikpraktik korupsi. KPK mendampingi lembaga pemerintahan untuk membuat sistem agar bisa menghindarkan dari korupsi. Sebagai contoh, Litbang KPK melakukan intervensi dalam Kemenkominfo. Pada 2009 skor Survei Integritas (SI)-nya merah, 5,66 (kurang dari

angka lulus 6). Kemudian, dilakukan kajian sistem pada 2010 dan diberikan saran perbaikan. Pelaksanaan perbaikan itu dipantau KPK. Dengan pendampingan itu, skornya melejit jadi 7,43. Untuk kontinuitas, pemantauan dilakukan setiap tahun. Contoh lain di Kementerian Perindustrian. SI pada 2009 baru pada tahap sedikit di atas lulus, yakni 6,05. Kemudian masalahnya dikaji dan diberikan saran perbaikan, serta dipantau saat aksi implementasi sampai 2012. Skor SI pada 2011 jadi 7,51. Selain mengintervensi langsung dan mendampingi perbaikan, Litbang KPK menerapkan trigger mechanism. Perbaikannya dilakukan dengan inisiatif instansi yang bersangkutan dengan pelaporan ke KPK. Contohnya, saat ini dilakukan di Pemkot Metro, Lampung. Pada 2011, skor

SI-nya 3,15. Tapi,kondisi ini tak membuat Pemkot Metro loyo. Mereka malah berinisiatif untuk perbaikan. Pembenahan pelayanan publik itu meliputi SOP (standard of operating procedure), lingkungan kerja, dan SDM. KPK juga mengeluarkan rapor dengan mengukur indeks PIAK (penilaian inisiatif antikorupsi) secara sampel. Ini bisa dilihat pada grafis. Upaya pencegahan korupsi oleh KPK juga dilakukan lewat pelaporan harta kekayaan pejabat, dan penerimaan laporan serta menetapkan status gratifikasi. KPK juga menerapkan prosedur ini kepada internal KPK sendiri secara ketat. Tak heran ketika menerima suvenir bersama pembicara lain berupa kotak seukuran kardus supermi yang dibungkus kertas kado dari panitia,

Syahdu tampak kikuk. ”Ini harus dilaporkan untuk menentukan gratifikasi atau tidak,” kata perempuan berjilbab itu. Suvenir itu ternyata kerajinan khas Madura berupa rombong soto mini di dalam kaca. Dosen senior FH UTM Dr Deni S.B. Yuherawan menyebut, korupsi jauh lebih luas daripada tindak pidana korupsi yang menjadi kewenangan KPK. Kewenangan lembaga lain, seperti ORI, berada pada korupsi di luar yang ditangani KPK. ”Ini jadi problema ontologis,” katanya merujuk pada filsafat hukum. Akibatnya, kedua lembaga tidak mempunyai koherensi yang kuat. Masing-masing jalan dengan prosedurnya sendiri. Mestinya, kata Deni, ada perumusan yang lebih konsisten dan komprehensif. ”Mereka mestinya saling

mendukung,” kata dosen yang pernah belajar di Utrecht, Belanda itu. Untuk memperkuat pijakan hukum, Deni meminta pemberantasan korupsi harus menggunakan dasar filosofis dan logika hukum yang baik. Dia mencontohkan, dalam BUMN yang berbentuk perseroan terbatas sudah dipisahkan antara keuangan negara dan keuangan perusahaan. Artinya, uang BUMN sebenarnya bukan lagi uang negara, tapi uang perusahaan. Dalam penindakan korupsi, keuangan BUMN tetap dimasukkan dalam keuangan negara. Tentu saja ini akan menyulitkan pengelolaan BUMN sebagai perusahaan yang normal, karena bisa dengan gampang dituduh merugikan negara, yang menjadi salah satu unsur korupsi. ”Mestinya ini dipisahkan,” katanya. (www.jpip.or.id)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.