Kendari pos edisi 18 juni 2013

Page 19

Kendari Pos | Selasa, 18 Juni 2013

Kampus

UKT Maba SNMPTN Diumumkan di Laman Unhalu Tahun Akademik 2013/2014 Kendari, KP Besaran Uang Kuliah Tunggal (UKT) calon Maba yang lulus melalui jalur Seleksi Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) Unhalu tahun akademik 3013/2014, berdasarkan kategori dan besaran UKT dapat diakses melalui laman Unhalu, www.unhalu.ac.id. mulai tanggal 18 Juni 2013 Demikian disampaikan Prof. Usman Rianse, Rektor Unhalu, kemarin (17/6). Besaran UKT tersebut ditetapkan berdasarkan hasil verifikasi tim yang melibatkan dosen, mahasiswa dan pers. Tujuan dari pemetaan penghasilan orang tua calon Maba tentu saja terkait dengan upaya meringankan beban mahasiswa terhadap pembiayaan pendidikan yang diatur dalam Permendikbud No 55 tahun 2013 tanggal 23 Mei 2013. "Biaya Kuliah Tunggal (BKT) digunakan sebagai dasar penetapan biaya yang dibebankan kepada mahasiswa masyarakat dan Pemerintah. Sementara Uang Kuliah Tunggal (UKT)

merupakan sebagian biaya kuliah tunggal yang ditanggung setiap mahasiswa berdasarkan kemampuan ekonominya. UKT ini ditetapkan berdasarkan biaya kuliah tunggal dikurangi biaya yang ditanggung oleh Pemerintah, sesuai bunyi Pasal 1 Ayat (1) Permendikbud," terang Prof. Usman. Tepatnya, UKT ini ditentukan berdasarkan kelompok kemampuan ekonomi masyarakat yang dibagi dalam 5 (lima) kelompok

dari yang terendah hingga yang tertinggi , yaitu Kelompok I, II, III, IV, dan V. UKT kelompok I dan kelompok II diterapkan paling sedikit 5 (lima) persen dari jumlah mahasiswa yang diterima setiap perguruan tinggi negeri. “Intinya, pemberlakuan tarif kuliah murah melalui skema tersebut hanya berlaku untuk kelompok mahasiswa 1 dan 2 berdasarkan dari kriteria termiskin. Selanjutnya, untuk kelompok 3 dan seter-

usnya yang tergolong kaya, uang kuliah ditanggung mahasiswa. PAda dasarnya, UKT ini justru meringankan mahasiswa yang berlatar ekonomi rendah, masalahnya data yang diajukan calon Maba itu masih harus diverifikasi. Hasilnya itulah yang akan menentukan besaran biaya UKT calon Maba SNMPTN tahun 2013 yang akan diumumkan via laman Unhalu," pungkas Ketua Forum rektor Se Indonesia tahun 2012 ini. (lia)

19

Mahasiswa UMK Bantu Usaha Mikro Melalui Kuliah Kerja Amaliah Kendari, KP Sebagai syarat penyelesaian akhir studi, setiap mahasiswa Universitas Muhamadiyyah Kendari (UMK) wajib mengikuti Kuliah Kerja Amaliah (KKA). Sabtu (15/6), sebanyak 140 mahasiswa Fakultas Ekonomi mengikuti pembekalan KKA. Kegiatan ini bermaksud optimalisasi pengetahuan mahasiswa saat di lapangan. Sasaran KKA kali ini adalah membantu usaha mikro warga karena dinilai banyak usaha mikro yang masih membutuhkan pengetahuan dalam pengembangan usaha yang lebih baik. Rencananya KKA tersebut akan dilaksanakan dalam dua wilayah yaitu Desa Motui, Kecamatan Asera, Konawe Utara (Konut) dan di Kota Kendari. Ketua Panitia KKA, Muhammad Yusuf, SE, M.Si mengatakan banyak usaha mikro belum mengetahui mekanisme pencairan dana di perbakan atau di lembaga keuangan lain sesuai prinsip syariah. “Misalnya, mem-

buat proposal usulan bantuan dana sesuai prinsip syariah. Saat mahasiswa kami turun ke lapangan nanti, mereka harus melakukan survey tentang inti masalah yang dihadapi mitra usaha (usaha mikro). Entah itu masalah administrasi keuangan, produksi, pemasaran atau legalitas hukumnya. Setelah itu, mereka diharapkan dapat memberikan solusi untuk masalah yang dihadapi mitra usaha,” paparnya. Yusuf menambahkan pihaknya tidak melaksanakn KKA pada usaha menengah kerena rata-rata mereka sudah lebih profesional dibanding usaha mikro. Saat ini banyak usaha mikro yang sulit berkembang, diantaranya ada yang usahanya jalan ditempat, bahkan ada juga yang mengalami kemunduran. “Diharapkan hasil KKA ini, ada pembentukan mitra antara lembaga perbankan atau lembaga keuangan lain dengan usaha mikro sehingga kami dapat membangkitkan kembali semangat berwirausaha. Dua pokok pokok itu, semoga diwujudkan mahasiswa,” tandas Kajur Manajemen Fekon UMK itu. (p3/lia)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.