Edisi 10 Januari 2011 | Balipost.com

Page 20

Bali Post Pengemban Pengamal Pancasila

SENIN PON, 10 JANUARI 2011

TELEPON: Iklan/Redaksi/Sirkulasi (0361) 225764 Facsimile: 227418

ADA APA PENEMBAKAN Personel darurat memeriksa seorang korban penembakan di luar pusat Bali Post/ist

BATA - Mobil batu bata yang dijual oleh seniman.

Mobil Bata Dijual

perbelanjaan Tucson, Arizona tempat Senator

Beijing Seorang seniman berhasil membuat replika sebuah mobil mewah dengan keseluruhan badannya terbuat dari batu bata. Dai Geng menghabiskan waktu lebih dari setahun memasang blok-blok bata untuk kemudian diukir mengikuti rancangan mobil sport BMW Z4. Dai bahkan berhasil membuat engsel dari bata sehingga pintu-pintu mobil bisa dibuka dan ditutup. Mobil unik ini dipajang di Shenzheng, Provinsi Guangdong, Cina barat daya selama setahun lebih dan sekarang hendak dijual seharga 80.000 pound. Sang pencipta mengatakan hanya jendelanya tak terbuat dari bata. Selebihnya mulai dari ban, kemudi, knalpot dan lainnya terbuat dari bata. “Saya memajangnya selama setahun setelah dikeluarkan Januari lalu dan saya ingin menjualnya.” Ia mengatakan mobil tersebut kemungkinan dijual untuk hiasan kebun kepada orang kaya baru Cina yang memiliki keinginan memiliki hiasan kebun super besar. (ton/afp)

Demokrat Gabrielle Giffords ditembak.

Bali Post/ap

Penembakan di Arizona Serang Anggota Legislatif AS Enam Tewas Arizona Sosok dengan wajah “kalem” muncul di sebuah pertemuan umum bersama anggota legislatif Demokrat, Senator Gabrielle Giffords (40), dan mengatakan dia ingin menemuinya. Pelaku mengatakan akan mengantre, namun kemudian dia pergi. Beberapa menit kemudian dia kembali dan melakukan hal tak terduga yakni memberondongkan senjata yang dibawanya.

Bali Post/ap

HELI MILITER - PM Australia (kiri) berada di dalam heli militer bersama Kolonel Luke Foster untuk melihat langsung kondisi banjir di negara bagian Queensland, Australia.

‘’Pria ini mengenakan topi hitam, kaus dan celana panjang menerobos dan hanya sebuah meja yang menghalanginya dengan sang senator. Giffords lantas mengangkat tangan namun tembakan lantas menggaung,’’ ujar Villec (19), seorang sukarelawan yang berada di TKP, Minggu (9/1) kemarin. Membawa senjata semiotomatis, pelaku menargetkan Giffords yang saat itu mengadakan pertemuan dengan elemen par-

tai di luar sebuah supermarket ramai di Tucson. Pemerintah mengatakan kepala hakim federal dan lima lainnya tewas. Sementara 13 lainnya mengalami cedera, termasuk Giffords yang mengalami cedera parah di bagian kepalanya. Tersangka juga melepaskan tembakan ke arah direktur distrik kemudian membabibuta mengarahkan senjatanya menuju staf dan lainnya yang berjejer dalam satu baris untuk

Banjir Membuat Queensland Terus Merana Pesawat PM Disambar Petir Brisbane Air sungai yang meluap menenggelamkan jembatan, rumah-rumah dan pertokoan di negara bagian Queensland, kawasan yang sebelumnya sudah merana akibat banjir. Makin banyaknya curah hujan menambah kenestapaan karena bencana sudah tercatat menjadi paling buruk dalam puluhan tahun. Maryborough menjadi kawasan terbaru dari 40 desa yang sebagian wilayahnya disapu oleh luapan sungai dan memasuki bagian-bagian desa dengan populasi 22.000 jiwa. Warga yang berada di dataran lebih rendah Gympie kemudian tergesa-gesa menumpuk karung pasir sebagai antisipasi banjir. Banjir terbaru tak seburuk

bencana beberapa pekan terakhir, saat seluruh desa tenggelam di lautan air seukuran Prancis dan Jerman dijadikan satu. Namun muncul pertanda tanah wilayah banjir makin memiliki daya serap yang sedikit, jadi jika ada hujan baru kondisinya makin memburuk. Beberapa wilayah Queensland diguyur oleh lebih dari 200 mm hujan selama 24 jam,terang Biro Meteorologi, Minggu (9/1) kemarin. ‘’Tahun ini dengan seluruh musibah yang sudah terjadi dan sungaisungai meluap, hujan setebal 200 mm akan membuat kondisinya makin menjadi-jadi,’’ terang Warren Bridson bertindak selaku unit tindakan darurat. Sepuluh orang tewas sejak akhir November dan 200.000 terkena dampak banjir. Ruas

jalan dan rel kereta terputus, juga industri ekspor skala besar batu bara macet total. Semua aktivitas pertanian dan peternakan mandek akibat genangan air. Desa-desa di jalur perjalanan banjir memiliki waktu untuk mempersiapkan melakukan penumpukan karung pasir dan penghalang lainnya. Pejabat mengatakan hujan yang akan turun pada hari-hari berikutnya diharapkan tak membuat kondisi memburuk secara signifikan. Warga sekitar 40 desa yang terkena dampaknya udah mulai pulang ke rumah dan mulai membersihkan lumpur, sementara beberapa lainnya termasuk kota Rockhampton dengan populasi 75.000 jiwa masih menunggu air surut.

Petugas mengatakan memerlukan waktu selama sepekan, sebelum level sungai mulai menurun dan situasinya tetap buruk bagi banyak orang, karena air kotor menggenangi sekitar 400 rumah dan 150 pusat bisnis. ‘’Bau menyengat, nyamuk dan lalat akan membuat banyak warga tidak nyaman,’’ papar Brad Carter, Wali Kota Rockhampton. Pejabat senior mengalami masalah pribadi akibat cuaca buruk Minggu kemarin, saat sebuah kapal kecil mengangkut staf militer ditugaskan untuk upaya pemulihan, PM negara bagian dan staf lainnya, disambar petir. Kilatan cahaya menerangi seluruh kabin dan meninggalkan noda hitam di ujung sayap dan ekor, terang kantor PM. (ton/ap)

bicara dengan sang senator. ‘’Dia berdiri sekitar 1 sampai 2 meter dari Giffords dan direktur distrik,’’ ujar Mark Kimble, staf humas senator. Suasananya sangat kacau, orang-orang lantas berteriak dan menangis. ‘’Dia rupanya tengah dalam misi,’’ terang Villec, mantan rekanan Giffords. Upaya pembunuhan tersebut membuat sang senator dalam kondisi kritis setelah sebuah peluru menembus ke-

palanya. Insiden ini juga memberi tanda tanya kepada Amerika apakah politik keras memaksa tersangka melakukan tindakan anarki. Presiden Barack Obama yang terguncang mendengar berita ini langsung mengatakan telah terjadi “sebuah tragedi terhadap negara.” Giffords adalah anggota Demokrat yang moderat dan terpilih kembali setelah menang tipis terhadap kandidat tea party yang ingin menggulingkannya dari kantor karena mendukung UU Kesehatan. Posisinya kerapkali mendatangkan banyak masalah, kantornya di Tucson sempat dijarah setelah DPR mengesah-

kan UU, Maret lalu. Seseorang kemudian muncul di pertemuan dengan membawa senjata. Polisi mengatakan pelaku telah berada di balik terali besi. Motif sang pelaku belum jelas diketahui, namun disebutkan dia memiliki mental labil dan kemungkinan bertindak dengan rekan lain. Dijelaskan, tersangka berkulit putih dan berambut gelap berusia muda sekitar 22 tahun. Polisi mengatakan korban tewas termasuk hakim distrik AS John Roll (63), Christina Greene (9), ajudan Gabe Zimmerman (30), Dorothy Morris (76), Dorwin Stoddard (76) dan Phyllis Scheck (79). (ton/ap)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.