Edisi 08 Juni 2010 | Balipost.com

Page 18

KESEHATAN

18

Selasa Paing, 8 Juni 2010

Stres Bikin Perut Buncit

Ariel Kecoh Wartawan

AKTIVITAS akan berkurang seiring dengan pertambahan usia. Bukan hanya aktivitas yang berkurang, massa otot pun akan berkurang ketika latihan sudah kurang intens. Ini semua menyebabkan penambahan berat badan dan lingkar perut, apalagi aktivitas yang berkurang tidak diimbangi dengan mengurangi asupan kalori. Hasilnya, makin bertambah usia makin bertambah lingkar perut. Stres dalam kehidupan sehari-hari juga dapat menyebabkan lemak perut bertambah. Beberapa pendapat mengatakan, jika orang tua atau kakek-nenek memiliki perut buncit, maka potensi untuk memiliki perut buncit pun makin besar. Dengan kata lain, orang dapat berkecenderungan menumpuk lemak di perut secara genetik. Namun, jika tidak mengalami pertambahan berat badan yang radikal, bagian tengah tubuh Anda pun tidak akan berkembang pesat. Selain itu, kebanyakan pria cenderung menyimpan lemak di perut atas dan panggul (bentuk tubuh apel), sehingga dikatakan pria lebih berpotensi memilki perut buncit. Sedangkan sebagian besar wanita sebelum menopause cenderung menyimpan lemak di perut bawah, sisi paha, pinggul dan pantat (bentuk tubuh seperti buah pir). Setelah menopause, lemak akan lebih banyak tersimpan di perut. Hal ini telah dikodekan dalam gen dan tidak dapat dikendalikan ke mana lemak akan tersimpan. Satu-satunya yang bisa dilakukan adalah menghindari pertambahan berat badan ber-

lebih. Ungkapan “perut bir” (beer belly) bukanlah mitos. Faktanya, mengonsumsi alkohol terlalu banyak dapat menyebabkan tubuh kurang efisien dalam membakar lemak. Lemak pun semakin banyak tertimbun dalam tubuh seiring berjalannya waktu dan kebiasaan mengonsumsi alkohol yang terus berjalan. Peningkatan stres dalam kehidupan sehari-hari seperti kurangnya tidur, dapat menyebabkan lemak perut bertambah. Kondisi kurang tidur meningkatkan produksi hormon kortisol dalam otak dan ini meningkatkan penumpukan lemak perut. Sebuah penelitian oleh Lawson Health Research Institute menyebutkan, hormon perangsang nafsu makan dan pengatur proporsi energi yang disimpan dalam bentuk lemak, NPY atau neuropeptide-Y juga diproduksi oleh lemak perut. NPY menghasilkan ulang selsel perkusor sel lemak, yang kemudian berubah menjadi sel-sel lemak. Dapat dikatakan, obesitas kemudian menjadi semacam lingkaran setan di mana sese-

orang menjadi makan lebih banyak karena hormon NPY yang dihasilkan oleh lemak perutnya. Padahal NPY juga menghasilkan sel-sel lemak lebih banyak untuk ditumpuk menjadi lemak perut. Perut membuncit bukan hanya memberi dampak pada penampilan fisik secara estetika, namun juga membawa risiko kesehatan yang tidak sepele. Secara keseluruhan, dapat dikatakan pertambahan lingkar perut atau penderita obesitas sentral sangat berhubungan dengan risiko penyakit yang pada akhirnya mengurangi harapan hidup. Terdapat pengurangan umur harapan hidup pada penderita obesitas, sekitar 7 tahun, bahkan pada perokok dan obesitas umur harapan hidup lebih pendek sekitar 13 tahun. Namun, risiko penyakit apa saja yang ada di balik perut yang membuncit? Bertambahnya lingkar perut, otomatis terjadi peningkatan jaringan lemak tubuh. Ini dapat menyebabkan gangguan insulin (resistensi insulin). Obesitas yang menyebabkan tingginya asam lemak bebas dalam darah menstimulasi

Cinta Laura

Video Klip Terakhir

Cinta Laura

BP/ist

DALAM waktu dekat ini, Cinta Laura akan fokus untuk melanjutkan pendidikannya ke Amerika Serikat. Sebagai tanda perpisahan dengan para penggemarnya, Cinta pun menggarap video klip terakhirnya. ‘’Aku harus lihat universitas di Amerika, ini video klip terakhirku,’’ ucapnya saat ditemui di sela-sela penggarapan video klip ‘’Guardian Angel’’ di Museum Prasasti, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (7/6) kemarin. Untuk video klip ini, Cinta yang kini berusia 16 tahun pun memilih konsep Angel. Sayangnya, penggarapan video klip ‘’Guardian Angel’’ sedikit menemui kendala karena cuaca yang tidak menentu. ‘’Ya tadi hujan, jadi mesti indoor. Padahal rencananya outdoor,’’ jelas Cinta. Cinta mengaku ‘’Guardian Angel’’ sebenarnya bukan lagu favoritnya. Ia merilis single tersebut karena permintaan para penggemarnya. ‘’Aku sebenarnya enggak suka yang slow, saya suka yang dance-dance gitu,’’ ujarnya. (net/ist)

BP/ist

pelepasan sitokin yang dapat menurunkan sensitivitas insulin. Kondisi resistensi insulin yang terus berlanjut disertai pola makan yang tinggi kalori, membuat tubuh berusaha mengimbangi dengan memproduksi insulin ekstra. Tujuannya untuk mengimbangi intake (asupan) kalori dan menstabilkan gula dalam darah. Sayangnya, kemampuan ini sangat tergantung sel-B dalam pankreas. Apabila kemampuan adaptasi sel yang mengatur peningkatan produksi insulin ini berkurang, maka suatu saat tubuh gagal menoleransi glukosa sehingga menjadi gangguan diabetes melitus tipe 2. Kondisi rendahnya sensitivitas insulin juga menyebabkan abnormalitas metabolisma tubuh, seperti dislipidemia, hipertensi, arterosklerosis dan pembentukan pro-koagulan (pemercepat pembekuan darah). Ini adalah faktor-faktor risiko penyebab terjadinya penyakit jantung koroner. Mengetahui bahaya di balik pertambahan lingkar perut, sebaiknya pikirkan kembali untuk mengubah pola hidup. Bila telah telanjur memiliki lingkar perut di atas batas yang ditetapkan, pikirkan untuk mereduksi lingkar perut. Atur pola makan. Batasi konsumsi makanan sesuai kebutuhan aktivitas sehari-hari. Selain itu, hindari makanan tinggi lemak jenuh dan perbanyak makanan sehat yang kaya serat, vitamin, mineral,

rendah lemak trans dan lemak jenuh serta tinggi kandungan lemak tak jenuh. Lakukan olahraga rutin setidaknya dua hingga tiga kali seminggu dengan durasi sekitar 30 menit. Banyak aktivitas fisik akan membantu pembakaran kalori lebih banyak sehingga secara gradual mengurangi timbunan lemak perut. Pada beberapa kondisi, dokter dapat memberikan resep obat yang bertujuan mengurangi penyerapan nutrisi di saluran cerna. Selain upaya tersebut, sebaiknya juga dilakukan uji kesehatan setiap tahun untuk mengetahui potensi gangguan kesehatan kelak kemudian hari. Batasan lingkar perut yang ditetapkan oleh WHO, untuk Asia Pasific adalah di bawah 90 cm untuk laki-laki dan di bawah 80 cm untuk wanita. Penyebab bertambahnya lingkar perut ini bisa berbagai macam, di antaranya pola makan yang tidak benar adalah penyebab utama pertambahan lingkar perut. Kebiasaan hidup yang kurang aktivitas dan konsumsi makanan yang berlebih dari energi yang dibutuhkan, membuat sisa kalori disimpan sebagai lemak dalam sel-sel lemak. Lemak menumpuk di seluruh tubuh, termasuk daerah perut, dan akan meningkat seiring pertambahan berat badan dan gaya hidup yang buruk. (net/ist)

Selasa, 8 Juni 2010 05.52 05.54 05.56 06.00 06.05

Mars Indonesia Raya Mars Bali Jagadhita Lagu Ngastitiang Bali Puja Trisandya Dharma Wacana Nangun Kasukertaning Jagat Melarapan Antuk Upacara Yadnya Bag.2 06.35 Seputar Bali Pagi 07.05 Bali Channel

07.35 08.05 08.35 09.00 10.00 10.30 11.00 12.00 12.05

Lintas Mancanegara Happy Holy Kids Lila Cita Gatra Praja TV Mart Jacko Fitness & Health Lejel Home Shopping Puja Trisandya Dharma Wacana Kebudayaan & Sastra Hindu

12.30 13.00 13.30 14.00 14.30 15.30 16.00 17.00

Bag.2 Berita Siang Klip Bali TV Mart Jacko Fitness & Health Lila Cita Gita Shanti Upakara Nangun Yadnya Dharma Yatra Ida Batara

17.30 18.00 18.10 18.30 19.30 20.00 20.30

Dalem Tarukan Dharma Wacana Kebudayaan & Sastra Hindu Bag.4 Puja Trisandya Seputar Bali Klip Bali Orti Bali Words Of Peace Global Lila Cita

21.00 Lintas Mancanegara 21.30 Sekilas Berita 21.35 Wirasa:Tiada Daya Tuk Langkah di Batu Gede 22.00 Sekilas Berita 22.05 Lila Cita: Calonarang, Judul: Patih Sudarsana Bag.2 23.00 Suluh Indonesia 23.30 Bali Channel 24.00 Penutup

GARA-GARA video porno mirip Ariel Peterpan dan mirip Luna Maya yang beredar luas di masyarakat, pemilik nama Nazriel Irham alias Ariel harus kucing-kucingan dengan wartawan. Ketika usai band Ariel cs. — dulu bernama Peterpan — unjuk diri di panggung MTV Exit Live di Lapangan D Senayan, Jakarta, baru-baru ini, kalangan wartawan foto dan infotainment sudah membentuk pagar betis. Ini dilakukan di dua pintu keluar agar Ariel tidak bisa melarikan diri dan memberi keterangan seputar video mesum tersebut. Sementara empat personel Peterpan menaiki mobil minibus warna perak, Ariel menyusup lewat pintu pagar dan langsung meloncat dalam mobil Honda Jazz warna hitam. Strategi untuk mengecoh wartawan ini ternyata berhasil. Walau kalangan wartawan berusaha untuk memperlambat laju mobil, namun mobil Honda Jazz terus melaju kencang. Dan huuuppp .... Ariel pun lolos dari kejaran wartawan. Sebelumnya, di panggung, Ariel sempat diwawancarai host MTV Rosiana Silalahi bagaimana komentarnya ihwal video mesum berdurasi enam menit dan tiga menit bersama model, presenter dan pemain film mirip Luna Maya. ‘’No comment,’’ itu jawab Ariel. Sementara mantan pacar Ariel, Melly Herlina (personel band She) yang juga manggung di acara tersebut hanya bisa berdoa agar musibah yang menimpa Ariel dan Luna Maya segera bisa diatasi dengan bijak dan tepat. Belakangan, muncul suara-suara protes di kalangan wartawan dan juga di facebook, agar nama Luna Maya sebagai host di acara musik Dahsyat segera dicoret dan diganti orang lain untuk mendampingi dua host yang sela-

Ariel Peterpan

BP/pik

mat yaitu Raffi Ahmad dan Olga Syahputra. Pihak Musica Studios, tempat Ariel cs. merekam lagu untuk albumnya yang akan beredar bulan depan, terpaksa harus mendatangkan pihak keamanan untuk mengusir wartawan infotainment yang berjamjam menunggu Ariel. Dari Bali sendiri, belum terdengar kabar seputar Luna Maya yang telah mencemarkan nama Pulau Dewata dengan video mesumnya. Maklum, Luna Maya dilahirkan dan dibesarkan di Bali dan dia merasa bangga sebagai artis dari Bali. (pik)

Sheila Marcia

Bagi Uang Sekolah SHEILA MARCIA dan Anjie ‘’Drive’’ sedang getol mempersiapkan segala sesuatu untuk anak mereka, termasuk asuransi pendidikan. ‘’Aku kemarin lagi urusin asuransi buat anakku, kita bagi dua 50 : 50, karena sekarang sekolah mahal banget,’’ kata Sheila, Senin (7/6) kemarin. Satu tahun lalu, karier Sheila di dunia hiburan sempat runtuh lantaran kasus narkoba dan kehamilan di luar nikah. Saat ini, Sheila kembali menata kariernya. Namun, ia paham kalau karier di dunia hiburan tak kekal adanya. ‘’Kerja di dunia entertainment penghasilan enggak tetap. Jadi ditanggung berdua. Sekarang aku serius untuk kerja, enggak main-main lagi. Apalagi aku punya tanggung jawab anak. Sekarang ada kesempatan kenapa enggak,’’ katanya. Sheila mengaku akan kembali menata hidupnya. ‘’Aku mulai dari nol lagi. Dulu aku lakukan hal bodoh. Aku enggak trauma, tetapi jadi pelajaran saja. Kemarin bukan hal sepele, tetapi yang bikin ruwet adalah manusia sendiri,’’ tutur Sheila. Sebagai orangtua, Sheila Marcia harus berjuang menghidupi anak perempuannya, Leticia Charlotte Agraciana Joseph, yang saat ini sudah berusia 3 bulan. Demi Ticia, Sheila siap kembali ke dunia hiburan yang dulu sempat ia tinggalkan. ‘’Baby ikut ke mana pun aku latihan, kalau aku lagi capek, lihat dia jadi semangat lagi,’’ kata Sheila Marcia. Sheila senang bisa berbagi perkembangan anak semata wayang buah cintanya

BP/ist Sheila Marcia bersama Anjie. ‘’Dia penyemangat aku. Kalau aku kerja aku selalu bilang ke dia, jangan rewel ya, mama kerja dulu,’’ ujar Sheila. Selama ini, Sheila mengaku menjadi penopang untuk dirinya sendiri dan anak perempuannya. ‘’Aku punya tabungan untuk Ticia sendiri, jadi enggak selalu andalkan Anjie. Aku selalu komunikasi, kalau bapaknya kangen. Waktu itu dia di Solo aku lagi di Ngawi, dia telepon ingin ketemu, ya... sudah akhirnya dia nyusul. Aku enggak pernah melarang-larang sih. Anjie benar-benar bisa mengerti banget. Dia pengertian banget,’’ puji Sheila sambil tertawa. (net/ist)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.