Bali Post - Senin, 20 April 2009

Page 13

INTERAKTIF

Senin Pon, 20 April 2009

13

WARUNG GLOBAL

Radio SINGARAJA FM.

INTERAKTIF-BALI POST Anda Punya Keluhan Layanan Umum? Kirim SMS Anda Ke 081338414515. Caranya Tulis BT < Spasi > Tulis Laporan Layanan Umum Anda.

Dewan Malas Rapat, Pelesir Rajin Kinerja anggota Dewan yang malas ikut sidang pasca-Pemilu Legislatif 9 April lalu kembali mendapat sorotan. Pada sidang intern paripurna DPRD Denpasar masih banyak anggota Dewan yang malas menghadiri sidang tersebut, padahal membicarakan masalah pembangunan Denpasar ke depan. Kebiasaan malas sidang tampaknya sudah bukan hal yang baru lagi, namun ini sebuah lagu lama yang sudah menjadi kebiasaan. Mungkin juga sudah hobi malas, tetapi kalau Dewan pelesir rajin. Demikian tanggapan dari pengunjung acara Warung Global yang disiarkan Radio Global FM, Sabtu (18/4).

M

ade Jujur di Sanglah menanggapi masalah ini dengan biasa saja, sebab malas hadir dalam sidang sudah menjadi hal yang biasa bagi anggota Dewan. Namun, dia berharap jangan sampai hal ini menjadi KLB (kondisi luar biasa). Apalagi setelah pemilu barangkali masih sakit hati dengan perolehan suara yang tak memenuhi target. Ia berharap kebiasaan buruk itu tidak terulang lagi karena itu sudah sangat memalukan. Kalau malas sidang jangan sampai ikut mengambil dana purnabakti. Gede Biasa di Denpasar menduga, buat apa ke kantor lagi, anggota Dewan mungkin menganggap sudah tidak ada kerjaan lagi. Ia mengusulkan beberapa sanksi bagi anggota Dewan yang malas ikut sidang dengan memotong gaji sekian persen atau dengan sanksi lain. Jika tidak ada sanksi maka ini akan terus menjadi kebiasaan buruk dan akan dilanjutkan oleh anggota Dewan yang baru. Senada dengan itu, Made Kenceng di Jimbaran juga menyarankan agar Dewan yang tidak ikut sidang diberi sanksi saja. Cara ini dicoba dulu, jika tidak berhasil masih banyak cara yang bisa dilakukan. Menurut Walek di Gelogor, tidak ada bedanya wakil rakyat dengan klian subak, namun klian subak masih punya hati nurani untuk datang di akhir masa jabatannya. Jika kebiasaan ini terus dilakukan sama saja tidak memberikan pendidikan politik yang bagus bagi masyarakat. Sumawa di Kintamani mengibaratkan kemalasan ini sebagai penyakit yang tidak pernah sembuh. Ia hanya mengingatkan, jadilah anggota Dewan yang terhormat dengan tetap rajin sidang dan memperjuangkan hak-hak rakyat. Sementara itu, Edi di Denpasar berpendapat ternyata anggota Dewan juga punya hobi malas sidang. Barangkali cuma tamatan D4 yaitu Diam Di rumah Duit Datang. Kebiasaan malas itu bisa diubah dengan mengubah sistem dan aturan yang ada. Hentikan kebiasaan buruk itu yang pada akhirnya menambah citra negatif Dewan saja. Werdha di Tegallalang menilai ini lagu lama. Jangankan memasuki masa pensiun, baru menjabat saja kadang malas datang sidang. Untuk mengatasi masalah ini perlu dibentuk Dewan pengawas yang bertugas untuk mengawasi kinerja Dewan, baik dalam sidang maupun di luar sidang. Bagi yang melanggar diberikan sanksi sampai dengan pemotongan gaji. Ia memplesetkan kepanjangan DPR sebagai Dewan Pemalas Rapat namun Dewan Pelesir Rajin. Jodog di Denpasar dan Vijay di Pecatu menyatakan bahwa status demisioner ini memang memposisikan Dewan tidak bisa mengambil keputusan apa pun, terutama bagi yang ikut mencalonkan diri lagi sebagai anggota Dewan. Mana yang benar aturannya? Karena dilihat tidak ada kerjaan lagi maka anggota Dewan malas ikut sidang. Menurut Putu Gede di Denpasar, posisi serba salah sebagai anggota Dewan, mana yang harus dilakukan dalam posisi jelang masa pergantian itu. Masyarakat jangan cuma menyalahkan Dewan saja. Lain halnya dengan Iwan di Denpasar, yang menyarankan agar semua masyarakat, wartawan media juga ikut terjun ke gedung Dewan melihat mana Dewan yang rajin menghadiri sidang dan mana yang tidak. Senada dengan itu, Nang Tualen di Tabanan menyatakan secara berkala harus disajikan informasi mengenai kehadiran anggota Dewan dalam sidang sehingga masyarakat pemilih tahu bagaimana kinerja Dewan yang dipilihnya dulu, rajin atau tidak. Dewa Winaya di Tabanan memberi saran, agar para anggota Dewan dapat menjalankan tugas sebagai pengawas dengan baik sehingga tidak mengecewakan masyarakat, jika dalam sidang tidak memenuhi jumlah kehadiran sebaiknya jangan mengambil keputusan dulu. Prianus di Denpasar sangat ingin memiliki wakil rakyat yang memperhatikan rakyat. Malah ia sangat mendukung pendengar Global yang aktif berbicara untuk jadi wakil rakyat nanti. Siapa tahu ada perubahan. „ sikha p

C.354520-rpa

Frekuensi: 92,0 MHz. Tlp: 0362-42187

Jamkesmas dan Bansos Digunakan Masyarakat Mampu BANYAK dari masyarakat Karangasem yang tergolong mampu (punya mobil, puluhan hektar tanah, usaha di mana-mana dan sebagainya) menyalahgunakan kartu Jamkesmas atau Bansos, SKTM jika berobat. Sedangkan orang-orang yang benar-benar tidak mampu tidak dapat kartu. Demikian antara lain opini masyarakat yang muncul dalam acara Bali Terkini disiarkan Radio Global FM, Singaraja FM dan Radio Genta Suara Sakti Bali, Sabtu (18/4).

Tak Ada Perbaikan

SMS Halo Bupati-Wali Kota Banyak yang menilai kebijakan pemerintah daerah kabupaten/kota kini makin jauh dari kepentingan mensejahterakan rakyat. Untuk itu kami membuka ruang kepada masyarakat untuk memberi masukan, kritik, saran yang konstruktif kepada pemerintah kabupaten/kota. Masukan itu harus konstruktif dalam membangun daerah ini ke depan. Caranya: Ketik Halo <spasi> komentar Anda maksimal 150 karakter, sertai dengan nama. Kirim SMS Anda ke 3477 untuk operator XL.Sedangkan untuk operator lainnya ( Telkomsel, Indosat, Flexsi dan Axis ) tetap di nomor akses 3499 SMS yang masuk akan kami edit dan diturunkan dalam rubrik khusus di halaman 18. SMS berlaku untuk semua operator GSM dan CDMA dengan tarif 2.000/SMS.

beredar di masyarakat, maka semua akan terkejut.

Nyoman Suardila, Tegallalang

Hampir satu bulan tidak ada perbaikan pinggiran gorong-gorong yang jebol di lintasan Pupuan menuju ke Seririt, tepatnya di jalan yang baru masuk Busungbiu. Sementara jalan jebol itu diisi drum. Ini sangat sulit bagi pengguna jalan, karena jalan tersebut dekat dengan jurang. Mohon kepada dinas terkait agar segera memperbaiki.

Mengeluhkan air meluber ke jalan, tepatnya di Tegal Tamu Gianyar. Mohon kepada dinas terkait agar memperbaiki karena ini akan merusak jalan.

Lewat Perseorangan

Padahal Indonesia sudah beberapa kali melaksanakan pemilu, justru pemilu sekarang kurang bagus. Ini terbukti dengan penghitungan suara belum juga selesai, juga DPT banyak yang belum dapat dan masih banyak yang lainnya.

Pekak Ester, Singaraja

Peserta pemilu agar memilih anggota DPR-RI, DPRD Provinsi/Kabupaten/Kota melalui jembatan politik. Sedangkan untuk memilih anggota DPD melalui perseorangan. Ini untuk kepentingan demokrasi, di samping itu buka juga keran untuk memilih anggota DPR-RI, DPRD Provinsi/Kabupaten/ Kota melalui perorangan, maka pemilih akan bisa memilih. Jika tidak sreg dengan calon dari politik, maka bisa memilih dari perseorangan tersebut.

Prianus, Denpasar

Kerusakan Bakau

Begitu parahnya kerusakan hutan di Bali, terutama hutan bakau di sepanjang ByPass Ngurah Rai. Kerusakan yang saya lihat di sini akibat batasan dari hutan bakau yang tidak jelas. Tidak jelasnya, ujung timur hutan ini diuruk oleh pemilik lahan, sehingga tidak tampak mana lahan milik pribadi dan mana hutan bakau. Untuk itu Dinas Kehutanan Badung jangan tutup mata dengan kerusakan ini, karena akan semakin parah jika dibiarkan. Menurut saya buatkan jalan setapak di pinggiran hutan, sehingga tidak ada lagi pelebaran lahan seperti sekarang.

Walek, Gelogor

Air Meluber

Saya ingin bertanya kepada Kantor Pajak Gianyar mengenai PBB untuk 2009 yang naik sampai 700%. Bagaimana sistem penghitungannya, apa memakai sistem NJOP (nilai jual objek pajak)? Untuk itu saya mohon kepada Bupati Gianyar agar menindaklanjuti. Karena bila hal ini sampai

Kota. Denpasar

Sang Ketut, Jimbaran

628155734xxx

Kurang Bagus

Dewa Tirta, Tabanan

Tambah Ruwet

Tambah ruwet, jangan tergesa-gesa DPRD mengesahkan RTRW agar tidak diartikan rencana tambah ruwet.

P. Maniaka, Penarungan

Menyalahgunakan

Bapak pemerintah, banyak dari masyarakat Karangasem yang tergolong mampu (punya mobil, puluhan hektar tanah, usaha di manamana dan sebagainya) menyalahgunakan kartu Jamkesmas atau Bansos, SKTM jika berobat. Sedangkan orang-orang yang benar-benar tidak mampu tidak dapat kartu.

Wija, Karangasem

Mohon Diperbaiki

Mohon Bapak Bupati dan Dinas PU terkait agar segera menindaklanjuti jalan rusak dan sudah lama tidak diperbaiki di Tegal Linggah menuju Batang, Kecamatan Rendang.

Made Suarjana, Karangasem

Jaringan Listrik

Naik 700%

Kata Mereka

Bapak Bupati AA Gde Agung tolong bantuan tambahan jaringan listrik dari Diklat Agama Gulingan ke utara, Gulingan Tengah belum ada, juga LPJ.

Iswandi, Mengwi

Banyak Belajar

Masyarakat Ban banyak yang mencari uang saat pemilu bukan cari wakil. Masya-

Bali Post/ant

Pak Wali tolong lewat jalan Pohmanis Jagapati, di sana ada pengkaplingan tanah sawah agar masyarakat tidak telanjur membeli.

RAYAKAN KARTINI - Hari Kartini 21 April besok dirayakan dengan unik. Sejumlah ibu mengikuti gerakan senam aerobik dengan menggunakan kebaya dan busana daerah di Lapangan Rampal, Malang, Jawa Timur, Minggu (19/4) kemarin. Kegiatan ini diikuti ratusan peserta.

628123765xxx

rakat yang seperti ini semestinya lebih banyak belajar. De ngalih betek basang dogen.

6281337251xxx

I Nyoman Purya, Ban Kubu Karangasem

Banyak Lubang

Jalan By-Pass Mahendradatta banyak lubang, dari ujung utara sampai selatan sangat berbahaya. Tolong ditambal.

Yanix, Gunung Agung Denpasar.

Kebobrokan

Sudah makin terbukti bahwa era reformasi adalah puncak kebobrokan negeri Indonesia. Selain menyandang predikat negara terkorup, juga telah mencatat sejarah perpolitikan terbusuk dalam perjalanan sejarah bangsa ini. Yang saya herankan, masih pantaskah kaum reformis disebut sebagai pahlawan?

Depok, Tabanan

Diperjelas

Stop bahas RTRWP, demikian Bali Post halaman depan. Sejujurnya, kalau tujuannya sekadar membahas, dihiasi sedikit sanksi yang rada-rada ngambang, akan lebih baik stop dulu. Mungkin yang perlu diperjelas tentang sanksi tegasnya seperti apa. Sampunang sekadi anak alit, citacitane dados pilot, dokter muah sane lian ulian masuk, sesai bolos. Orahin melajah, jumah pisaga melali, buin pidan kel duweg tur dadi juara di kelas? Yah... teori-teori gen.

Nang Chekov, Kelusa Payangan Gianyar

Ujian Tuhan

Untuk para caleg yang

kalah jangan berkecil hati. Mungkin ini semua ujian dari Tuhan. Untuk itu, dekatkan diri Anda kepada Tuhan Yang Maha Esa.

De Karuna, Tukad Mungga, Buleleng

Tak Diberlakukan

DPD, DPR-RI, DPRD Bali, Gubernur Bali dan dinas yang terkait mohon perjuangkan agar VoA tidak diberlakukan lagi. Kasihan wisman sudah mau datang dipungut macammacam lagi, toh tak seberapa menguntungkan bagi masyarakat Bali.

Made Yadnya, Karangasem

Bapak Wali Kota, mulai April SMPN tak bayar SPP. Kenapa siswa yang sudah bayar uangnya tak dikembalikan? Pak Wali pengerukan got akan mubazir, jika jembatan yang masuk ke lapangan pameran Sesetan tidak dibongkar.

Kab. Gianyar 6285857157xxx

Bapak Bupati Gianyar kenapa kekurangan gaji PNS selama 3 bulan belum dibayar padahal kabupaten yang lain sudah terbayar, malu dong.

628174736xxx

Yth. Bapak Bupati Gianyar, kabupaten lain sudah mengajukan data base susulan honda yang ber-SK bupati. Gianyar kapan?

Mengimbau seluruh komponen masyarakat dan parpol untuk menghormati apa pun hasil Pemilu 2009, walaupun dalam pelaksanaannya terjadi banyak kekurangan. Kepada pihak keamanan agar terus memantau situasi di lapangan untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak kita inginkan bersama.

Agung, Tukad Mungga, Buleleng

Warga Bugbug Karangasem jangan mau ditunggangi kepentingan politik caleg tertentu, harus berjiwa besar kalau kalah, jeruk makan jeruk?

Kab. Tabanan 628155725xxx

Mengapa jalan di Tabanan semua rusak? Inikah pembangunan yang dijanjikan sebelum pemilu? Lihat jalan di Lumbung hancur lebur, ada apa ini?

Kab. Jembrana 628174792xxx

Yth. Bapak Bupati Jembrana mohon WC umum Pasar Yeh Embang diperbaiki, baunya sangat mengganggu.

Kab. Buleleng 6285739431xxx

Kepada aparat terkait, tolong pilpres mendatang di Desa Bungkulan Buleleng dinetralisir situasinya. Masalahnya dari pilkada, pileg 99% intimidasi/rekayasa.

Prov. Bali 623617464xxx

Bupati Gianyar pementasan gong kebyar utusan Kab. Gianyar di Lapangan Astina sudah sangat inovatif.

Pak Kapolda saya korban penipuan dan penggelapan, sudah melapor dua minggu di Poltabes, kok tak ada tindak lanjutnya? Ke mana mesti saya minta keadilan, proses lama.

628155761xxx

628123615xxx

628155761xxx

Menghormati

Kab. Karangasem 623617863xxx

Bupati Gianyar pementasan itu akan sangat bagus kalau ada semacam panggung terbuka. Usul saya, pakai lahan terminal saja.

Kab. Klungkung 628164744xxx

Pak Bupati Klungkung LPJ di Desa Akah mati. Tolong disuruh dinas yang menangani untuk turun memperbaiki.

Beh di kabupaten pidan wartawan diusir, jani di provinsi wartawan disekap, meme ratu batara ngudiang ane kene bakat pilih pidan. 623618749xxx

Bapak Kapolda mohon segera dibubarkan para pedagang kaki lima liar tak berizin di By-Pass Marlboro. Diduga ada pedagang yang menggoreng dengan oli, basi.

Tahu Diri

Prihatin dengan nasib para wartawan yang diusir Satpam KPUD Buleleng saat tugas liputan di tempat tersebut. KPUD sebagai institusi penyelenggara pemilu semestinya tahu diri dengan menghormati profesi dan tugas wartawan yang dilindungi undang-undang.

Gojo, Baktiseraga Buleleng Jon, Baktiseraga Buleleng (tri/ama)

C.348389-bgn

G.10341-rpa

C.346758-pend

19 TH

50 %* OFF

700 Ribuan

SINAR ABADI MAL

Untuk keterangan lebih lanjut, hubungi Customer Service : PT. DUTA ABADI PRIMANTARA Telp. (0361) 8723640 atau (0361) 9163637 (Sdr. Jaka) Jl. Imam Bonjol No.(Sdr. 384Hendra) Denpasar, Telp. (0361) 499090 C.353752-rpa

C.346482-bbn

C.347955-hp-1


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.