PANDUAN PELAKSANAAN PENGEMBANGAN SD-SMP SATU ATAP Australia-Indonesia Basic Education Program

Page 20

Milik Negara Tidak Diperdagangkan

d. KM/WC Pembangunan KM/WC dengan luas 7 X 3 = 21 m2, masing-masing terdiri dari 2 KM/WC Putera dan 2 KM/WC Puteri, beserta ruang cuci (wastafel) dilengkapi dengan air bersih dan sanitasi. e. Asrama Guru Pembangunan asrama guru dapat diadakan sejauh memang sangat diperlukan. Maksimal untuk 4 ruang dengan ukuran masing-masing 3m X 7m termasuk mebeler. 3.

Direktorat PSMP

Penyusunan Rencana Pengembangan Sekolah (RPS) a.

Pengertian RPS RPS adalah dokumen yang berisi gambaran sekolah atau rencana di masa yang akan datang yang hendak dicapai dan program sekolah dalam rangka untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.

b.

Pentingnya RPS 1). SD-SMP Satu Atap: perluasan, pemerataan, dan peningkatan mutu pendidikan. 2). PP Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan (SNP): setiap sekolah pada semua satuan, jenis dan jenjang pendidikan harus memenuhi SNP. 3). SD-SMP Satu Atap yang baru didirikan mungkin sekali belum memenuhi SNP. 4). SD-SMP Satu Atap perlu menyusun RPS agar upaya pencapaian tersebut terencana dan terarah dengan baik sehingga pemenuhan SNP dapat dicapai secara efektif dan efisien dalam kurun waktu tertentu. 5). RPS merupakan input bagi Kabupaten/Kota, propinsi dan pusat dalam merancang fasilitasi/dukungan pengembangan SD-SMP Satu Atap.

c.

Tujuan Penyusunan RPS 1). Menjamin keterkaitan dan konsistensi antara perencanaan, penganggaran, pelaksanaan, dan pengawasan. 2). Menjamin agar perubahan/tujuan sekolah yang telah ditetapkan dapat dicapai dengan tingkat kepastian yang tinggi dan resiko yang kecil. 3). Mengoptimalkan partisipasi masyarakat 4). Menjamin tercapainya penggunaan sumber-daya secara efisien, efektif, berkeadilan, dan berkelanjutan. 5). Menjamin terciptanya integrasi, sinkronisasi, dan sinergi baik antara sekolah dengan dinas pendidikan, dinas pendidikan propinsi, dan pusat.

d.

Macam/Jenis RPS 1). RPS Jangka Panjang: dokumen perencanaan sekolah untuk periode 20 (dua puluh) tahun. 2). RPS Jangka Menengah (Rencana Strategis): dokumen perencanaan sekolah untuk periode 5 (lima) tahun. 3). RPS Jangka Pendek (Rencana Operasional): dokumen perencanaan sekolah untuk periode 1 (satu) tahun termasuk rencana pengembangan selama 6 bulan pertama.

e.

Aspek-Aspek Yang Dikembangkan Dalam RPS 1). Standar Isi x Standar isi pendidikan adalah lingkup materi dan tingkat kompetensi untuk mencapai kompetensi lulusan pada jenjang dan jenis pendidikan tertentu. x SD-SMP Satu Atap perlu mengembangkan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) yang tersusun atas: 他 Tujuan pendidikan tingkat satuan pendidikan 他 Struktur dan muatan kurikulum tingkat satuan pendidikan 13


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.