1999 AKREDITASI

Page 1

DARI AKREDITASI KE WEBSITE

Suasana akreditasi di SDK 2 pada tanggal 15 November 1999. Pada bulan November 1999 ada 9 sekolah yang diakreditasi yaitu SDK 1, SDK 2, SDK 3, SDK 4, SDK 7, SDK 9, SDK 11, SDK Tirta Marta BPK Penabur dan SLTPK Kota Modern. Semua sekolah dibantu dengan komputer untuk presentasi waktu akreditasi. Bagaimana kisahnya sehingga semua ini menjadi kebutuhan? Pada tanggal 27 September 1991 SLTPK 2 yang dulu bernama SMPK II adalah sekolah pertama yang memanfaatkan komputer pada waktu akreditasi. Karena dirasakan banyak manfaatnya maka sejak itu semua sekolah yang mau diakreditasi selalu disiapkan dengan komputer. Dari tahun 1991 sampai dengan tahun 1995 program presentasi yang digunakan adalah PC Storyboard. Sejak tahun 1996 digunakan program browser (Netscape) bukan Power Point yang khusus presentasi. Kenapa? Agar datanya dapat langsung dipasang di internet sehingga susah payah mengumpulkan informasi tidak sia-sia. Dulu selesai akreditasi selesai juga datanya. Tidak bermanfaat lagi. SMUK 5 diakreditasi pada tanggal 12 November 1996. Lalu datanya dipasang pada homepage SMUK 5. Pada tanggal 11 Desember 1996 Martin W. N. Suryadarma yang sedang kuliah di Wesleyan University di Amerika Serikat memberikan komentar sbb: "Saya sudah sering melihat - lihat homepage


KPS Jakarta, tapi barusan ini ternyata sudah di-update dengan sangat baik. Saya senang sekali karena bagian SMUK 5 jauh lebih bagus dari sebelumnya. Saya juga melihat nama saya sebagai orang yang beruntung mendapat beasiswa. Saya mengucapkan terima kasih kepada bapak untuk memperbaharui homepage SMUK 5." Dengan demikian data atau informasi yang dikumpulkan tidak sia-sia. Kalau kita berkunjung ke home page BPK Penabur KPS Jakarta dan melihat ada sekolah banyak informasinya berarti sekolah itu diakreditasi setelah tahun 1996. Karena ada camera digital Casio maka foto-foto juga banyak dipasang. Bagaimana reaksi dari anggota tim akreditasi? Di SLTPK 2 ketika akreditasi ulang pada tahun 1996, kaget ketika melihat fotonya sudah langsung ada di layar dan berkomentar: "Wah, sudah jadi slide". Memang ada yang langsung memberikan komentar tetapi umumnya terlihat wajah kaget dan heran karena fotonya sudah langsung ada di layar. Yang lucu di SLTPK Kota Modern pada tahun 1999, komentarnya sbb: "Wah, di sini di mana-mana ada camera". Sambil menunjuk ke atas. Kini data-data yang digunakan untuk akreditasi tahun 1999 telah dipasang pada homepage BPK Penabur, alamat langsungnya adalah sbb: SDK 1: http://www.bpkpenabur.or.id/kps-jkt/sdk1/ SDK 2: http://www.bpkpenabur.or.id/kps-jkt/sdk2/ SDK 3: http://www.bpkpenabur.or.id/kps-jkt/sdk3/ SDK 4: http://www.bpkpenabur.or.id/kps-jkt/sdk4/ SDK 7: http://www.bpkpenabur.or.id/kps-jkt/sdk7/ SDK 9: http://www.bpkpenabur.or.id/kps-jkt/sdk9/ SDK 11: http://www.bpkpenabur.or.id/kps-jkt/sdk11/ SDK Tirta Marta BPK Penabur: http://www.bpkpenabur.or.id/kps-jkt/sdktm/ SLTPK Kota Modern: http://www.bpkpenabur.or.id/kpsjkt/smpkml/ Bagaimana tahun 2000? Cukup banyak sekolah yang akan diakreditasi ulang terutama tingkat SMU. Bagi sekolah yang mau diakreditasi sebaiknya sejak bulan Agustus sudah mulai mempersiapkan atau mengumpulkan data-data.


Ada 7 komponen yang akan diperiksa yaitu Administrasi Sekolah, Kelembagaan, Ketenagaan, Kurikulum, Siswa, Sarana Prasarana dan Situasi Umum. Cukup banyak dan pekerjaan yang cukup berat. Bambang Gunawan, 10-12-1999


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.