Dunia Roh

Page 41

“Tuhan, aku tinggal di sini saja.” “Tidak. Karena di bumi, jiwa-jiwa sedang menuju neraka. Selamatkan mereka dahulu, beritakan Injil.”

saya lihat tubuh saya dikerumuni banyak orang. Roh saya masuk lagi, saya masuk ke dalam tubuh saya. Hidup lagi.

Setelah itu, saya disuruh kembali. Ada kereta kuda putih berapi, ada malaikat yang membantu saya naik kereta berkuda itu. Setelah saya naik kereta putih berkuda api itu, saya diantar menuju ke bumi. Begitu saya sampai ke bawah, saya lihat tubuh saya dikerumuni banyak orang. Roh saya masuk lagi, saya masuk ke dalam tubuh saya. Hidup lagi.

Sopirnya bengong, mulutnya ternganga. Mama saya menjerit kaget melihat saya, “Daud sudah mati. Kok hidup lagi?” Kalau jujur ini pertanyaan yang aneh untuk seorang ibu yang tidak ingin anaknya meninggal. Tapi memang betul, kejadiannya memang aneh. Dari situlah, tiba-tiba saya mendengar suara dari surga, “Di rumah Bapa-Ku banyak tempat tinggal.” Dan saya teringat akan FirmanNya, “Lihat dalam Injil Yohanes, lebih baik Aku pergi kepada Bapa. Karena Aku menyediakan rumah bagimu.” Setelah itu Dia melanjutkan, “Ajarkan umatKu supaya mereka jangan mencari manusia, mencari mujizat, mencari nubuatan, mencari penglihatan. Tapi ajarlah mereka mencari Tuhan.”

Mengenai Penumpangan Tangan Mencari Tuhan bukan mencari tanda-tanda ajaib dari Tuhan. Benar, karena itulah sampai sekarang, setiap kali saya diminta menumpangkan tangan, saya bertanya dulu kepada Tuhan. “Boleh tidak aku menumpangkan tangan?” Mengapa? Saya takut juga, sebab dulu, saputangan saya dibawa orang kemana-mana, untuk mendoakan orang sakit. Eh, sembuh. Akhirnya repot, jadi jimat Kristen nanti. Akhirnya saya ambil kembali saputangan saya dan saya buang. Jadi misalnya saya berkhotbah dan membawa sapu tangan. Saya masukkan dalam-dalam ke saku saya supaya tidak jatuh dan membuat kehebohan. Waktu baru bertobat, banyak juga orang mencari saya. Kalau saya di rumah, orang sakit-sakit, antri semua. Saya terpaksa menegaskan kepada mereka, “Saya tidak mau tumpang tangan ke atas kalian semua, kecuali atas kehendak Tuhan.” “Lho mengapa? Anda ‘kan pendeta, harus tumpang tangan.” Memang Alkitab mencatat, orang-orang percaya meletakan tangan ke atas orang sakit dan menyembuhkan orang itu.


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.