Waspada, Senin 26 Maret 2012

Page 11

WASPADA Senin 26 Maret 2012

Mantan PM: Barat Abaikan Libya TRIPOLI (Waspada): Mantan PM Libya Mahmoud Jibril mengutarakan kekhawatirannya terkait sikap negara-negara Barat yang dahulu membantu DewanTransisi Nasional (NTC) menggulingkan Moammar Khadafi. Jibril menilai Barat saat ini sudah lupa dengan Libya. “Adalah kesalahan yang fatal bila mereka mengabaikan Libya. Ketika sebuah rezim runtuh, negara itu juga akan runtuh, semuanya hilang,” ujar Jibril, seperti dikutip AFP, Minggu (25/3/2012). Namun, Kepala Urusan Luar Negeri Uni Eropa, Catherine Ashton, tidak setuju atas pernyataan yang dilontarkan oleh Jibril. Ashton menegaskan bahwa Barat tetap akan memberikan bantuan ke Libya meski tidak dapat dilakukan dalam waktu cepat. Ashton pun menjelaskan, ada komitmen yang kuat bagi Barat untuk membantu Libya. Setelah perang Libya usai, North Atlantic Treaty Organization (NATO) meninggalkan negara yang sempat dikuasai oleh rezim Khadafi.NATOsendiritidakmenjagakeamanandiLibyapascaKhadafi terguling. Hingga saat ini, mantan pasukan revolusi di Libya terlihat salingberseterusatusamalain,meskidahulumerekabahumembahu untuk menjatuhkan kekuasaan Khadafi. Mereka bahkan terlibat dalam baku tembak dan banyak dari mantan pasukan revolusi itu yang tewas terbunuh. Meski demikian, 10.000 mantan pasukan revolusi Libya juga sudah mulai dilatih untuk menjadi polisi. Mereka bahkan dikirim ke Tunisia danYordania untuk menjalankan pelatihan kepolisian guna membangun keamanan Libya.

Rakyat Mali Cemas Terjadi Kontra Kudeta BAMAKO (AP): Siaran televisi di seluruh Mali tidak mengudara ketika masyarakat dekat gedung badan penyiaran pemerintah itu melihat pasukan memasang rintangan di jalan-jalan dan mencemaskan kemungkinan terjadi kontra kudeta sehari setelah pengambilalihan kekuasaan oleh militer. Kamis,pasukanpemberontakmenguasaistasiuntelevisipemerintah danmengumumkanmerekatelahmenggulingkanpemerintah.Presiden negeri itu yang terpilih secara demokratis tidak terdengar suaranya dan tak terlihat wajahnya, sejak pengumuman tersebut. Pasukan pembangkang telah menjarah istana kepresidenan Jumat,mereka memulai segala sesuatu dari mobil masyarakat, sampai ke pisang yang dijual wanita tua di pinggir jalan. Sinyal televisi hilang sekitar satu jam Jumat malam, kemudian menyala kembali. Menghadap kamera adalah wajah satu kelompok tentara, kira-kira 12 orang, yang membacakan satu pernyataan yang telah dipersiapkan. Pernyataan itu membantah bahwa pemimpin kudeta telah terbunuh atau stasiun televisi telah direbut kembali oleh pasukan yang setia kepada pemerintahan yang sah. Beberapa jam kemudian, pemimpin kudeta Kapt. Amadou Sanogo tampil di televisi untuk menyatakan dia baik-baik saja. Dia minta maaf atas terjadinya penjarahan, namun dia balik menyalahkandengan mengatakan, “Saya punya bukti konkrit bahwa orang-orang yang bermaksud jahat dengan mengenakan seragam tentara dan polisi menerobos ke tempat-tempat umum guna menghasut masyarakat agar melawan kami... Saya menyerukan kepada semua warga Mali agar menghentikan penjarahan. Itu bukan misi kami,” katanya. Presiden Amadou Toumani Toure, yang digulingkan dalam kudeta pekan ini, adalah seorang prajurit, yang memimpin satuan komando terjun payung. Ada spekulasi mengatakan, pasukan yang setia pada pemerintah, teristimewa Resimen Infantri Terjun Payung ke-33 yang pernah dipimpin Toure, berusaha merebut kembali kekuasaan. (m10)

Luar Negeri

A9

Afghanistan: AS Bayar Kompensasi AS$50.000 Bagi Setiap Korban Yang Tewas Dalam Pembantaian Robert Bales KANDAHAR (AP): Amerika Serikat telah membayar kompensasi sebesar AS$50.000 (kirakira Rp415 juta) untuk setiap korban tewas dalam peristiwa pembantaian yang dilakukan seorang sersan Amerika di selatan Afghanistan, demikian menurut seorang pejabat Afghanistan dan seorang tetua masyarakat Minggu (25/3). Para keluarga korban tewas menerimadanaituSabtudikantor gubernur, kata anggota dewan provinsi Kandahar Agha Lalai. Sementarauntukmasing-masing korban cedera dibarikan ganti rugi AS$11.000, kata Lalai. Tetua masyarakat Jan Agha membenarkan angka tersebut. Mereka diberitahu bahwa dana itu datang dari Presiden AS BarackObama,kataLalai.Seorang

pejabat AS mempertegas bahwa kompensasi itu telah dibayarkan namun dia menolak membicarakan jumlah sesungguhnya. Pejabat tersebut berbicara tanpa ingin disebutkan namanya. SeorangjurubicaraNATOdan pasukanASmenolakmemberikan penegasan atau menolak tentang pembayaranitu,denganalasanbiasanyauntukpembayarankompensasi biasanya selalu dirahasiakan. “Karena penyelesaian klaim itu merupakan hal yang sensitif bagi mereka yang kehilangan anggota keluarganya, maka masalah penyelesaianitutetapdirahasiakan,” kata Letkol. Jimmie Cummings. Rencanakan dua tahap serangan Tentara AS yang membunuh 17wargasipilAfghanistandiyakini sebenarnyaberencanamelancarkan serangan dua tahap, kembali ke pangkalan setelah penembakan pertama dan kemudian pergi lagi untuk melakukan pembunuhan, kata seorang pejabat AS. Pejabat tersebut tidak memberikan keterangan lebih jauh tentang penyelidikan terhadap

penembakan tanggal 11 Maret lalu di bagian selatan Afghanistan, yang telah memperburuk hubungan AS-Afghanistan. Sersan Bales, yang ditahan di penjara militer Leavenworth di Kansas, didakwa melakukan 17 pembunuhan Jumat karena menewaskan delapan orang dewasa dan sembilan anak-anak. Dia juga didakwa dengan enam tuduhan untuk setiap serangan dan upaya pembunuhan karena menyerang dua orang dewasa dan empat anak lainnya. Bales didakwa keluar dari pangkalan di gelap malam dan menembak warga sipil di rumah mereka di dua desa berbeda di Panjwai,ProvinsiKandahar.Tidak jelas desa mana yang diserang Bales duluan namun kesempatannyauntukkembalimeninggalkan pangkalan dan melancarkan serangan pembunuhan itu menimbulkan keraguan akan keamanan pangkalan itu. Pejabat pertahanan mengatakan Sabtu empat pria, empat wanita dan sembilan anak-anak tewas. Seorang pria, seorang

wanita dan empat anak-anak cedera atau terkena tembakan. Penembakan itu merusak hubungan antara Kabul danWashington, sehingga Presiden Afghanistan Hamid Karzai menuntut pasukan NATO meninggalkan desa Afghanistan dan meninggalkan dua pangkalan besar. Karzai juga menuntut pasukan tempur asing, sebagian besar di antaranya akan meninggalkan negara itu akhir 2014, berhenti melakukan serangan di malam hari terhadap rumah-rumah warga Afghanistan, yang dipandang panglima NATO sebagai salah satu taktik anti-pemberontak yang paling efektif. Pembunuhan yang direncanakan merupakan pelanggaran berat dalam pengadilan militer AS, jadi Bales kemungkinan menghadapi hukuman mati jika terbukti bersalah. Dia akan menghadapi hukuman seringan-ringannya berupa penjara seumur hidup dengan kesempatan mendapatkan pembebasan bersyarat. (m23/m10)

Obama Kunjungi Perbatasan Korsel Saat Ketegangan Meningkat

Rusia Kecam Resolusi Dewan HAM PBB Mengenai Syria MOSKOW (Antara/Xinhua-OANA): Rusia menuduh resolusi Dewan HAM PBB yang baru disahkan secara sepihak dan memperingatkan resolusi itu bertentangan dengan upaya internasional untuk menyelesaikan konflik di Syria. “Dokumen tersebut memberi penilaian sepihak bagi berbagai kegiatan di negeri itu dan hanya menuduh pemerintah Syria atas kerusuhan di negerinya ... Resolusi tersebut juga mengabaikan upaya internasional yang ditujukan untuk menyelesaikan krisis itu,” kata Kementerian Luar Negeri di Moskow dalam satu pernyataan Sabtu (24/3). “Pengesahan mengenai resolusi yang tak sesuai dan bias tersebut bertentangan dengan upaya masyarakat internasional untuk menstabilkan situasi di Syria,” tambah pernyataan itu. Kementerian Luar Negeri Rusia sekali lagi mendesak agar gencatan senjata segera dilaksanakan oleh semua pihak dan dialog politik diselenggarakan di seluruh negeri tersebut tanpa campur tangan asing.

Hamas Inginkan Bahan Bakar Dari Mesir, Bukan Dari Israel GAZA CITY (Antara/Xinhua-OANA): Gerakan Perlawanan Islam (Hamas) menyatakan organisasi itu ingin memperoleh bahan bakar buat satu-satunya pembangkit listrik di Jalur Gaza, bukan dari Israel. “Hamas terikat komitmen untuk memasukkan bahan bakar dari Mesir,” kata Sami Abu Zuhri, jurubicara Hamas — yang menguasaiJalurGaza,Sabtu(24/3).Jumat,pembangkitlistriktersebutmemperoleh 450.000 liter bahan bakar diesel industri dari Israel. Dengan bahan bakar tersebut, Pemerintah Otonomi Palestina (PNA) di Tepi Barat SungaiJordanmengatakanakanmemulaikembalioperasipembangkit listrik itu dalam waktu kurang dari satu pekan. AbuZuhrimenuduhPNA“menghindaritanggungjawabnyadalam menutup biaya bahan bakar tersebut”, demikian laporan Xinhua. Hamas ingin memperoleh bahan bakar melalui terowongan penyelundupandibawahperbatasanJalurGazadenganMesir,denganbegitu harga bahan bakar tersebut jadi lebih murah, kata juru bicara itu. Ditambahkannya, bahan bakar mesin diesel Israel mahal, dan PNAmenuntutpemerintahHamasmembayarbahanbakartersebut. Namun, kekurangan bahan bakar di Sinai Utara dan pembatasan oleh Mesir membuat sulit para penyelundup membeli bahan bakar bersubsidi dan menjualnya kepada Hamas.

Ledakan Bom Menewaskan 9 Tentara Di Afghanistan KANDAHAR(AP):SatubommeledakketikapasukanAfghanistan danNATOsedangmelakukanpatrolidiselatannegaraitu,menewaskan delapan tentara Afghanistan dan seorang tentara internasional, kata pejabat Afghanistan Minggu (25/3). KelompokituberpatrolididistrikArghandabdiProvinsiKandahar Sabtu malam ketika mereka terkena ledakan, kata Shah Mohammad, penguasa distrik tersebut. Arghandab merupakan kawasan pertanian diluarkotaKandaharyangtelahlamamenjadipertahananpemberontak Taliban. Daerah itu merupakan satu di antara sejumlah daerah di Kandahar yang menjadi sasaran serangan untuk menyingkirkan pemberontak dari daerah itu pada tahun 2010. Di kelompok Afghanistan yang tewas termasuk tiga polisi, empat polisi local dan seorang penterjemah, kata Mohammad. NATO melaporkan awal Minggu bahwa salah seorang anggotanya tewas dalamseranganbomdiselatanAfghanistanSabtunamuntidakmemberi keteranganlebihrinci.Tidakjelasapakahberhubungandenganinsiden yangsama,karenabiasanyaNATOmenunggunegarakoalisimemastikan keterangan rinci tentang kematian pasukannya. Sementara itu, Menteri Pertahanan Italia mengatakan seorang prajuritnya yang bertugas di dalam misi NATO, Pasukan Bantuan Keamanan Internasional (ISAF), tewas dan lima lagi cedera akibat satu serangan gerilyawan di Afghanistan. Michele Silvestri —prajurit militer yang berusia 33 tahun, yang telah menikah dan memiliki seorang anak— dilaporkan tewas akibat tembakan mortir dari petempur Taliban di satu pangkalan di kabupaten Gulistan, Provinsi Farah, Afghanistan barat. Lima prajurit yang cedera diangkut dengan menggunakan helikopter ke satu rumah sakit-lapangan militer, kata kantor berita ANSA sebagaimana dikutip Xinhua. Roma telah mengerahkan 4.200 prajurit ke Afghanistan sebagai bagian dari persekutuan militer, dan telah kehilangan sebanyak 49 tentara di negeri tersebut sejak 2004.(m23/m10)

Reuters

PRESIDEN AS Barack Obama (kiri) didampingi oleh Presiden Korea Selatan Lee Myung-bak setibanya di Istana Biru di Seoul, Korea Selatan, Minggu (25/3). Obama tiba di Seoul Minggu untuk menghadiri KTT Keamanan Nuklir, satu kelanjutan dari KTT yang diadakannya di Washington tahun 2010.

AP

RERUNTUHAN dari salah satu pesawat diabadikan dekat satu jalan dekat Longmont, Colorado, setelah dua pesawat jatuh, tampaknya bertabrakan di udara Jumat (23/3).

Dua Pesawat Tabrakan Di AS, Dua Orang Tewas LONGMONT(AP):Sekurangkurangnyaduaorangtewassetelah duapesawatkeciljatuhhampirbersamaandalamsatukemungkinan tabrakandiudara,demikianmenurut pihak berwajib. Kedua pesawat jatuh dengan selisih waktu kira-kira lima menit, terpisah kira-kira 10 km di Longmont, utara Denver, kata komandan polisi Longmont Tim Lewis Jumat (23/3). Dia tidak tahu apakah kedua pesawat tersebut bertabrakan Jumat. Jurubicara Dinas Penerbangan Federal Mike Fergus me-

ngatakanjatuhnyakeduapesawat saat ini sedang diselidiki karena kemungkinan keduanya bertabrakan di udara. Salahsatudarikeduapesawat tersebut jatuh dekat satu bandara kecil di kota itu dan pesawat lainnya jatuh kira-kira kurang dari satu kilometer dari satu toko Walmart, tenggara Longmont. Duaorangtewasdidalampesawat yang jatuh dekatWalmart, kata Gracie Marquez, deputi koroner untukWeld County. Namanama mereka belum disiarkan. Marquez tidak tahu pasti apakah

ada penumpang lain di dalam pesawat. Dustin Nelson, yang bekerja untuk perusahaan pelayanan minyak di dekat lokasi jatuhnya pesawat, mengatakan dia dan para pekerja lainnya segera menghubungi pertolongan darurat, yang segera tiba di sana. “Tepatwaktunyakamisampai disana,tidakadayangdapatkami lakukan,” kata Nelson. Lewis mengatakan pilot dari pesawat lainnya, yang jatuh dekat BandaraVance Brand, yang berusaha menghindari satu jalan yang

berada di dekatnya dan hanya beberapa orang yang menyaksikan peristiwa itu. “Pilot tersebut melakukan tindakanyangamatterpujikarena berhasil menghindari korban lainnya ketika dia menghindari kerumunan orang yang sedang berpiknik dan menyaksikan pengoperasianbandara,”katanya. Parapejalankakimenarikkan sang pilot dari dalam pesawatnya dan wanita itu menjalani perawatandisaturumahsakitdankemudian diperbolehkan pulang, kata polisi. (m10)

Pasukan Syria Gempur Homs BEIRUT (AP): Pasukan Syria yang didukung oleh tank menggempur kota sebelah baratlaut dalam serangkaian tekanan terakhir oleh pasukan rezim Presiden Bashar Assad ke kawasan yang dikuasai pemberontak, demikian menurut sejumlah aktivis. Observatorium Syria untuk HAM yang bermarkas di Inggris dan Komite Koordinasi Lokal mengatakanSabtu(24/3)pasukan pemerintah memasuki Saraqeb dari utara dan maju di tengah penembakan gencar. Obeservatorium mengatakan seranganserangan tersebut menghadapi perlawanan kuat dan satu warga sipil tewas. Pemerintah Syria telah melancarkan ofensif selama dua bulan terakhir dan telah merebut sejumlahkubupemberontak:ibukota provinsi dan beberapa kota lainnya di provinsi Idlib yang berbatasan dengan Turki, beberapa provinsi SyriaTengah, Hama dan Homs dan daerah kaya minyak di timur Deir el Zour yang berbatasan dengan Irak. PemberontakSyria,yangmengangkat senjata menyusul penumpasan pemrotes oleh rezim yangberkuasa,memilikikekuatan yang jauh di bawah satuan yang setia pada Presiden Bashar Assad, namun berhasil melakukan serangan hit and run dan penghadangan.

Peluru-peluru mortir mendarat di distrik Khaldiyeh, kota Homs selamaduajamSabtupagi, kata kelompok Observatorium dan menambahkan pihaknya tidakmemilikiinformasimengenai korban. Pasukan keamanan juga terus memperketat kepungan mereka atas kota Hama yang mereka mulai lakukan dua pekan lalu, kata observatorium yang berpusat di Inggris itu. Setidaknya 33 orang tewas akibat aksi kekerasan di seluruh negara itu Jumat, termasuk sembilan warga sipil yang tewas di daerah-daerahHomsakibatkena peluru senapan dan roket, katanya. Pertumpahan darah itu terjadi saat ribuan orang melakukan protes anti-pemerintah di tempat panas di seluruh Syria dan Uni Eropa mengenakan sanksi terhadap Asma Assad, istri Presiden Bashar Assad. Sementara itu kantor berita resmi Syria, SANA, melaporkan sekelompok pelaku teror yang bersenjata, Sabtu, meledakkan pipa saluran gas di Provinsi Deir Az-Zour, Syria timur, yang paling akhir dari serangkaian aksi sabotase dengan sasaran pipa saluran gas dan minyak, yang berada di seluruh Syria. Pipa saluran tersebut menyalurkan gas antara Deir Az-Zour dan Provinsi Homs di Syria tengah, kata SANA. Ditambah-

kannya, pipa saluran itu menyalurkan gas untuk instalasi generator listrik di Homs. Ledakan itu mengakibatkan kebocoran sebanyak 700.000 meter kubik gas, kata SANA. Denganmengutipketerangan sumber resmi dari Kementerian Perminyakan, SANA melaporkan gas yang dipompa segera dihentikan setelah ledakan tersebut. Ditambahkannya, pekerja pemeliharaan telah mulai memperbaiki pipa saluran itu agar proses pemompaanbisadilanjutkandan diperkirakan beroperasi lagi dalam waktu 72 jam setelah ledakan. Sedikitnya sembilan pipa saluran telah menjadi sasaran sejak meletusnya kerusuhan di Syria pada pertengahan Maret tahun lalu. Syria menuduh apa yang disebutnya“penyabot” bertanggung jawab atas semua serangan tersebut. Awal Januari, Menteri PerminyakanSyriaSufianAllawmengatakan aksi teror yang dilancarkan oleh beberapa kelompok bersenjataterhadappipasalurangasdan minyak serta lembaga lain perminyakan. Aksi itu dan sanksi Uni Eropa atas minyak Syria benarbenar telah merusak sektor perminyakanSyria.Jumlahkerugian, katanya, mencapai dua miliar dolar AS. Tekananmeningkatterhadap

Bashar, setidaknya setelah empat brigjen membelot dalam minggu-minggu belakangan ini, kata para ahli kepada komisi hak asasi manusia PBB. Uni Eropa Jumat memberlakukan sanksi-sanksi terhadap istri Bashar kelahiran Inggris itu. ParadiplomatdiBrusselsmengatakan para menlu Uni Eropa setuju pembekuan aset-aset dan larangan perjalanan pada “istri Bashar,ibu, saudara perempuan dan menantu,” dan delapan anggota kelompoknya.Washington menyambut baik keputusan Uni Eropa itu.(m10)

Pasukan Keamanan Tewaskan 15 Anggota PKK Di Turki Timur ANKARA (Antara/XinhuaOANA): Pasukan keamananTurki menewaskan 15 anggota kelompok terlarang Partai Pekerja Kurdistan (PKK) di Turki Timur, demikian laporan kantor berita setengah resmi Anatolia. Sebanyak 15 perempuan anggota PKK tewas selama bentrokanantarapasukankeamanan dan PKK di desa Celtikli, provinsi Bitlis, kata Kementerian Dalam Negeri sebagaimana dikutip Anatolia Sabtu (24/3)

ZONA DEMILITERISASI (Antara/AFP): Presiden Amerika Serikat Barack Obama mengunjungi perbatasan antar-Korea yang tegang, menyebutnya “perbatasan kebebasan”, sementara dia mengecam rencana Korut untuk meluncurkan roket. Obama mengunjungi Korea Selatan untuk menghadiri KTT 53 negara yang akan dimulai Senin (26/3) mengenai upaya memerangi terorisme nuklir. Tetapi konflik nuklir dengan Korut dan Iran, dan peluncuran roket mendatang, diperkirakan mendominasi perhatian di sela-sela perundingan itu. ObamamengemukakankepadapasukanASdisaturuangmakan di Kamp Bonifas, dekat perbatasan itu, mereka adalah bagian dari satu “garis panjang” tentara yang telah membantu Korsel menjadi makmur.“Kalian berada di perbatasan kebebasan,” katanya. Perbedaan antara Korsel dan Korut tidak dapat dihilangkan, sama sekali tidak dapat. ASmenggelar28.500tentaradiKorsel.GedungPutihmengatakan kunjungan presiden itu ke Zona Demiliterisasi di sekitar perbatasan itu adalah untuk menyampaikan penghargaannya kepada mereka dan menegaskan komitmen pada keamanan Korsel. Obama, yang berdiri di belakang satu sekat kaca tahan peluru, memandang dengan tajam ke Korut melalui teropong dan mengobrol dengan para perwira militer AS. Satu bendera besar Korut dikibarkan setengah tiang di satu desa bagian Korut daerah demiliterisasi (DMZ) itu untuk memperingati 100 hari meninggalnya pemimpin negara itu Kim JongIl. Korut menyelenggarakan peringatan ke-100 hari meninggalnya pemimpin itu Ahad. Ketegangan tetap tinggi di bawah pemerintah putra bungsu Kim dan juga penggantinya Kim Jong-un.Satu perjanjian dengan AS yang diumumkan bulan lalu menetapkan Korut akan melaksanakan satu pembekuan kegiatan nuklir dan penghentian uji coba rudal dengan imbalan bantuan pangan dari AS, yang menimbulkan harapan meredanya ketegangan. Tetapi kurang dari tiga pekan kemudian Korut mengumumkan akan meluncurkan satu satelit antara 12 dan 16 April—satu rencana yang menurut AS melanggar perjanjian Februari serta ersolusiresolusi PBB. Pyongyang melakukan uji coba senjata-senjata nuklir tahun 2006 dan 2009. AS dan negara-negara lain mengatakan peluncuran satelit yang diumumkan Pyongyang itu sesungguhnya adalah uji coba rudal-rudal yang dapat membawa hulu ledak nuklir pada masa depan. Korut mengatakan ada puluhan peluncuran satelit untuk tujuan damai di seluruh dunia setiap tahun dan setiap usaha untuk menghambat operasinya sendiri akan menimbulkan “tindakan-tindakan balasan” yang tidak disebutnya secara khusus. Korut menegaskan rencananya itu tidak melanggar perjanjian dengan AS. Obama mendarat dengan menggunakan helikoper di Kamp Bonifas, nama seorang perwira AS yang dikampak sampai mati oleh pasukan Korut dalam bentrokan di DMZ tahun 1976. Dia akan bertemu dengan sahabat eratnya Presiden Korsel Lee MyungBak di Seoul Ahad petang untuk berunding kemudian menyelenggarakan jumpa wartawan bersama. Dia Senin berunding dengan Presiden China Hu Jintao dan Presiden Rusia Dmitry Medvedev di sela-sela KTT Seoul. China adalah sekutu penting Korut. China dan Rusia— bersama dengan Korsel, Jepang dan AS terlibat perundingan yang macet yang dimulai tahun 2030 menyangkut penghentian program senjata nuklir Korut. KTT Keamanan Nuklir yang akan berlangsung dua hari itu akan dipusatkan pada usaha meminimalkan ancaman terorisme senjatanuklirdanmenjaminataumenghancurkanpasokan-pasokan plutonium dan uranium yang diperkaya dalam kadar tinggi dunia. Korut mengecam KTT Seoul itu sebagai satu yang “lucu dan penuhejekan”yangbertujuanuntukmenggalangopiniduniaterhadap program nuklirnya.

Wanita Irak Tewas Setelah Dipukuli Di Rumahnya Di California CALIFORNIA (CNN): Seorang wanita Irak yang dipukuli secara brutal di rumahnya di selatan California akhirnya meninggal dunia. Di samping tubuh wanita tersebut ditemukan surat ancaman yang ditinggalkan pelaku penganiayaan. Shaima Alawadi, seorang ibu lima anak berusia 32 tahun, dilepaskandarimesinpendukunghidupSabtu(24/3),kataDewanHubungan IslamAmerika(CAIR),organisasipendukungkebebasansipilMuslim. Dia dihubungkan dengan mesin pendukung kehidupan Rabu ketika putrinya menemukan dia dalam keadaan tidak sadar di ruang tamu rumah mereka di El Cajon di San Diego. “Dalam penyelidikan tahap awal, surat ancaman ditemukan sangat dekat dengan tempat di mana korban ditemukan,” kata Letnan Mark Coit dari Kepolisian El Cajon. Pihak berwenang tidak menjelaskan apa isi surat tersebut. Namun, putrid Alawadi mengatakan surat itu mengancam keluarga tersebut untuk pulang ke Irak dan menyebut mereka ‘teroris’. Polisi mengatakan surat yang sama diletakkan di luar rumah keluarga itu awal bulan ini, namun keluarga itu tidak melaporkannya ke polisi. “Seminggu lalu mereka meninggalkan surat yang isinya berbunyi “Ini negara kami, bukan negara kalian, kalian teroris”, kata Fatima Alhamidi, sang putri kepada KGTV, televisi afiliasi CNN. “Ibu saya mengabaikan surat itu karena mengira itu hanya mainan anak-anak. Tapi mereka akhirnya menyakitinya, kemudian meninggalkan surat lagi dan mengatakan hal yang sama.” Hanif Mohebi, Direktur Eksekutif CAIR San Diego, mengatakan keluarga itu datang ke AS dari Irak pada pertengahan tahun 90an. Dia tidak tahu kapan mereka pindah ke El Cajon, yang memiliki komunitas Irak terbesar di negara itu. Fatima Alhamidi mengatakan tidak ada benda yang dicuri dari rumah itu, sehingga dia meyakini serangan terhadap ibunya bermotifkan kebencian. Polisi tidak mengatakan apakah mereka menangani kasus ini sebagai kejahatan bermotif kebencian, dan mengatakan mereka sedang “mengulas semua aspek dalam penyelidikan ini.”(m23)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.