Waspada, Senin 1 November 2010

Page 10

Sport

A8

WASPADA

Senin 1 November 2010

Gelar Kedelapan Lorenzo ESTORIL, Portugal (Waspada): Juara dunia MotoGP Jorge Lorenzo (foto) berjaya merebut kemenangan pada MotoGP Portugal di Sirkuit Estoril, Minggu (31/10) malam, setelah tak tertandingi para pesaingnya. Lorenzo berhasil memenangkan duel dengan rekan satu tim di Fiat Yamaha sekaligus rival kuatnya, Valentino Rossi, guna memenangkan balapan sebanyak 28 putaran dengan catatan waktu 46 menit 17,962 detik. Rossi duduk di tempat kedua setelah waktunya terpaut 8,629 detik. Podium terakhir diisi andalan Repsol Honda, Andrea Dovizioso, yang me-

menangkan duel dengan Marco Simoncello menjelang garis finish dan menyelesaikan balapan 26 detik di belakang Lorenzo. Lorenzo melewati The Doctor selepas balapan memasuki paruh kedua, di mana Rossi sebelumnya memimpin lomba pasca melewati Lorenzo dan Casey Stoner (Ducati) di lap-lap awal. Stoner kemudian terjatuh

hingga membuat balapan menjadi milik Lorenzo dan Rossi. Namun persaingan antar rekan satu tim ini juga tak berlangsung lama, karena Lorenzo kemudian melesat cukup jauh di akhir-akhir balapan. Hasil di Estoril merupakan gelar kedelapan bagi Lorenzo musim ini atau pertama sejak 15 Agustus lalu usai kemenangan di MotoGP Ceko ketika merebut kemenangan ketujuh dari 10 seri. Poin maksimal di sini juga semakin mengukuhkan posisi Lorenzo di puncak klasemen kejuaraan dunia dengan koleksi 358 angka. Rossi sendiri mengumpulkan 217 ang-

ka dan naik ke urutan ketiga menggeser Stoner (205). Sementara itu, rider Repsol Honda Dani Pedrosa duduk di tempat kedua dengan nilai 236. Nicky Hayden finish kelima dan naik satu tingkat ke urutan keenam sama dengan nilai Ben Spies dari tim Tech 3 Yamaha (163). Spies sendiri gagal mengikuti lomba karena terjatuh saat hendak menuju grid. Kali ini, hanya 13 dari 16 rider yang berhasil menyelesaikan lomba, setelah Aleix Espargaro terjatuh dan pembalap veteran Carlos Checa yang kembali ke MotoGP mengganti tempat Mika Kalio masuk pit. (ap/h09)

Hasil MotoGP Portugal: Jorge Lorenzo Valentino Rossi Andrea Dovizioso Marco Simoncelli Nicky Hayden Randy de Puniet Colin Edwards Dani Pedrosa Marco Melandri Hector Barbera Alvaro Bautista Hiroshi Aoyama Loris Capirossi

(Spanyol/Fiat Yamaha) (Italia/Fiat Yamaha) (Italia/Repsol Honda) (Italia/Honda Gresini) (AS/Ducati Marlboro) (Prancis/LCR Honda) (AS/Yamaha Tech 3) (Spanyol/Repsol Honda) (Italia/Honda Gresini) (Spanyol/Aspar Ducati) (Spanyol/Rizla Suzuki) (Jepang/Interwetten Honda) (Italia/Rizla Suzuki)

46:17,962 46:26,591 46:44,437 46:44,496 46:45,116 46:46,259 46:48,071 47:02,909 47:31,611 47:35,683 47:35,987 47:50,987 47:57,714

Pasang Iklan HP. 081370328259 Email: iklan_waspada@yahoo.co.id

Wozniacki Tinggal Hadapi Clijsters

Guard Chicago Bulls, Derrick Rose (putih), menggagalkan tembakan Ben Gordon dari Detroit Pistons dalam laga NBA di United Center, Chicago, Minggu (31/10). - AP-

Rose Mengamuk, Pistons Merana CHICAGO, AS (Waspada): Yel-yel “MVP! MVP!” ditujukan kepada Derrick Rose tatkala memimpin Chicago Bulls bangkit dari defisit yang cukup jauh saat menjamu Detroit Pistons dalam lanjutan kompetisi NBA di United Center, Minggu (31/10). Pasalnya, Rose mengamuk dengan mendulang 39 angka untuk membantu Bulls meraih kemenangan dramatis 101-91 atas Pistons. Di awal kuarter ketiga, Bulls terpaut 21 poin dan masih tertinggal 86-73 di tiga menit tersisa kuarter akhir. Tampil di kandang untuk pertama kali musim ini, Rose mengambil alih offense Bulls yang kemudian mencetak 19 poin berbanding dua. Pada waktu tersisa itu, Rose menambah delapan poin. “Saya hanya tampil sebaik mungkin dan memanfaatkan setiap peluang yang diberikan rekan-rekan. Lagipula lawan banyak lengah menjaga saya hingga banyak peluang untuk melakukan medium shot maupun drive ke basket,” tutur Rose usai pertandingan. Selain Rose, Bulls turut mendapat kontribusi dari Joakim Noah yang mengoleksi 15 angka 17 rebound dan Taj Gibson 11 poin. Hasil ini juga menjadi torehan positif bagi pelatih baru Tom Thibodeau pasca kekalahan dari Oklahoma City Thunders di laga pembuka. Di New Orleans, tuan rumah Hornets menyempurnakan tiga pertandingan awalnya dengan menundukkan San Antonio Spurs 99-90. Hal serupa juga dialami Atlanta Hawks dan Portland Trailblazers. Chris Paul memimpin Hornets dengan 25 poin, tujuh rebound dan lima assist. David West menambahkan 18 angka, sedangkan Marcus Thornton menoreh 17 poin. Manu Ginobili menjadi top skor Spurs dengan 23 angka. Saat ini, Hornets merupakan satu dari tiga tim yang selalu menang dalam tiga pertandingan. Dua lainnya adalah Hawks dan Blazers. Hawks sendiri menaklukkan Washington Wizards 99-95 dan Blazers menggilas New York Knicks 100-95.

Di laga lain, Sacramento Kings menang atas Cleveland Cavaliers 107-104, Indiana Pacers menumbangkan Philadelphia 76ers 99-86, Memphis Grizzlies mengungguli Minnesota T’wolves 109-89, Denver Nuggets mengalahkan Houston Rockets 107-94 dan Milwaukee Bucks menang 9888 atas Charlotte Bobcats. (m33/ap)

DOHA (Waspada): Petenis Denmark Caroline Wozniacki melenggang ke final Kejuaraan Tur WTA di Doha usai kemenangan atas petenis Rusia Vera Zvonareva di semifinal, Minggu (31/10). Dalam duel berdurasi 1 jam 24 menit itu, Wozniacki yang sudah memastikan status ratu tenis dunia 2010 mendulang kemenangan 7-5, 6-0. Dengan demikian, dara muda Denmark itu akan bertemu unggulan ketiga Kim Clijsters (Belgia) di partai puncak turnamen berhadiah 4,55 juta dolar AS (sekitar Rp40,6 miliar) ini. Bagi Zvonareva, kekalahan ini terasa cukup menyesakkan. Selalu menang dalam tiga laga di fase penyisihan grup, termasuk mengalahkan Clijsters, petenis nomor dua dunia ini pun memastikan diri sebagai juara grup. Melawan salah satu rival beratnya itu, Wozniacki bermain agresif di awal pertandingan. Pemain berusia 20 tahun ini pun langsung unggul 3-0 setelah melakukan break di game kedua. Setelah itu, Zvonareva bangkit seperti

yang dilakukannya ketika melawan Clijsters. Wozniacki sempat frustasi dan membanting raket pada game kesembilan, namun beruntung tidak patah semangat. Dengan menjaga momentum yang ada di pihaknya, Wozniacki praktis sulit dibendung Zvonareva. Kemenangan ini juga menjadi ajang balas dendam Wozniacki karena Zvonareva pernah menghalangi usahanya menembus final AS Terbuka lalu. Kala itu, Zvonareva menang 6-4, 6-3 untuk meraih tiket final sebelum dikalahkan Clijsters. Kini, rekor pertemuan keduanya menjadi 4-3 untuk Wozniacki. Sementara itu, Clijsters lolos ke partai puncak setelah menang straight set 7-6 (3), 61 atas petenis Australia yang mengalahkan Wozniacki di penyisihan grup, yakni Samantha Stosur. Pencapaian tersebut pun terasa melegakan bagi Clijsters. Dalam perjalanan menuju Stadion Khalifa, mobil yang membawa Clijsters dan manajernya ditabrak oleh pengendara lain. (m33/rtr)

Reuters

AP

Kim Clijsters (kiri) dan Caroline Wozniacki kembali beradu di final.


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.