Waspada, Rabu 10 April 2013

Page 12

Sport

A10

WASPADA Rabu 10 April 2013

PARIS (Waspada): Striker Zlatan Ibrahimovic memburu sejarah untuk pertama kalinya membawa Paris SaintGermain (PSG) menjuarai Liga Champions.

AP

BEK Juve Giorgio Chiellini ingin membalaskan kekalahannya atas Mario Mandzukic cs.

Motivasi Nyonya Tua TURIN, Italia (Waspada): Kalah 0-2 pada leg pertama perempatfinal pekan lalu di Allianz Arena, Juventus dituntut menang selisih tiga gol untuk bisa membalikkan keadaan pada leg kedua dinihari nanti di Turin. Meski sulit, para punggawa The Old Lady tetap optimistis. Motivasi tambahan Kwadwo Asamoah dan kawan-kawan adalah sukses mengatasi Pescara 2-1 akhir pekan lalu di Liga Seri A. Kemenangan itu membuat Super Juve makin mantap memimpin di puncak klasemen. “Kemenangan atas Pescara memberikan kami motivasi luar biasa. Kemenangan itu juga penting untuk scudetto. Setelah itu kami akan menyambut tim Jerman (Bayern) dengan kepercayaan diri tinggi,” klaim Asamoah melalui Sky Sport Italia, Selasa (9/4). Si Nyonya Tua pun termotivasi sukses Barcelona di babak 16 besar. Kalah 0-2 dari AC Milan pada leg pertama di San Siro, El Barca membalikkan keadaan

dengan kemenangan telak 4-0 pada leg kedua di Camp Nou. “Saya berharap pertandingan di Turin akan menjadi milik kami. Kami mesti meninggikan tempo permainan,” timpal bek sentral Giorgio Chiellini kepada Reuters. “Jika kami dapat menampilkan performa bagus pada leg kedua, maka masih ada harapan kami dapat lolos,” tambah bek jangkung Italia itu. Bianconeri menyerah di Allianz Arena lewat gol David Alaba dan Thomas Muller. Kedua gol itu tercipta akibat lemahnya jantung pertahanan Nyonya Tua, terutama portiere sekaligus kapten Gianluigi Buffon. “Saya mengalami sulit tidur setelah laga itu. Kami bukanlah tim yang bermain sangat buruk di Munich, kami jauh lebih baik dari itu dan siap untuk membalikkan keadaan secepatnya,” tekad Chiellini. Namun Bayern pun tak kalah yakin untuk meredam am-

bisi balas dendam skuad Antonio Conte. Setelah memastikan gelar juara Liga Jerman akhir pekan lalu, FC Hollywood malah membidik Liga Champions sebagai bagian terpenting dari target treble winners musim ini. “Kami baru menyelesaikan fase pertama, kini kami ingin menuntaskan pekerjaan. Saya percaya penuh pada tim ini,” tegas Jupp Heynckes, pelatih Munich yang musim depan akan digantikan Pep Guardiola. Franck Ribery akan menjadikan tiket semifinal sebagai kado ulang tahunnay yang ke-30. Ribery dan Arjen Robben memilih ambil bagian dalam latihan sprint pada Senin (Selasa WIB). Striker Mario Mandzukic juga kembali dapat bermain setelah sembuh dari demam. “Akan menjadi bencana jika kami sekarang tidak menggunakan kesempatan ini untuk mencapai semifinal Liga Champions dan masuk ke final Piala (Jerman),” pungkas Presiden Bayern Uli Hoeness. (m15/ant/sky/rtr)

Untuk itu dia mengajak rekan-rekannya mengalahkan Barcelona pada leg kedua perempatfinal di Camp Nou, yang turut ditayangkan langsung SCTV dinihari nanti mulai pkl 01:45 WIB. “Duel nanti akan sulit, itu menjadi tantangan luarbiasa bagi kami. Tapi inilah saatnya membuat sejarah,” tegas penyerang jangkung asal Swedia itu melalui Globoesporte, Selasa (9/4). Sempat satu musim membela El Barca, Ibra percaya mantan klubnya yang kini menjadi tim terbaik dunia itu punya kelemahan. Itu sudah mereka buktikan ketika bangkit dari ketinggalan dua gol untuk menahan El Catalan 2-2 pada leg pertama pekan lalu di Parc des Princes, Paris. Menurut bintang baru PSG David Beckham, peran seorang Ibra akan sangat krusial dalam duel nanti. Namun gelandang veteran Inggris itu mengingatkan bahwa Les Parisiens bukanlah one-man team dengan hanya mengandalkan satu pemain saja. “Orang berharap banyak dari Zlatan Ibrahimovic, sebab banyak gol sudah dia cetak. Dia pemain yang sangat bagus dan penting bagi klub yang dibelanya,” beber Beckham. “Tapi kami juga punya pemain-pemain penting lainnya yang sangat bertalenta,” tambah mantan bintang Manchester United, Real Madrid dan LA Galaxy tersebut. Sejak berdiri tahun 1970, PSG belum pernah sekalipun menjuara Liga Champions sebagai kompetisi paling bergengsi di Eropa. Pencapaian terbaik PSG di kancah Eropa ha-

nyalah memenangi turnamen kasta kedua Piala UEFA pada 1996. Namun peluang mereka musim ini terbilang lebar dengan diperkuat sejumlah bintang papan atas. Les Parisiens besutan pelatih Carlo Ancelotti mampu menjelma menjadi salah satu raksasa musim ini. Kebangkitan PSG tidak terlepas dari perusahaa pemilik PSG, QIA (Qatar Investment Authority), yang telah jor-joran menggelontorkan dana untuk mendatangkan pemain mahal awal musim ini, di antaranya Ibrahimovic dan bek Thiago Silva, keduanya dibeli dari AC Milan. “Kami punya kemampuan dan pemain-pemain hebat untuk memenangkan laga ini. Kami telah menunjukkan karakter pada leg pertama,” klaim Beckham. “Akan menjadi sebuah pertarungan berat saat Anda ditemukan dengan Barcelona yang dikenal dengan penguasaan bolanya. Hasil imbang di leg pertama mungkin bukan hasil sempurna, tapi itu juga bukan hasil yang buruk,” ujarnya lagi. Ditambahkannya, PSG tahu apa yang harus dilakukan di Camp Nou. “Kita mesti mencetak gol dan mengalahkan mereka. Tak akan mudah main melawan Barca, tapi kami pergi ke sana untuk memenangkan pertandingan,” tekad Beckham. Dalam duel nanti, gelandang Thiago Motta dipastikan bisa tampil. Motta harus absen pada leg pertama karena mengalami cedera hamstring. Seperti halnya Ibra, gelandang Italia berdarah Brazil itu pernah bermain di Camp Nou

KAPTEN AS Roma Francesco Totti merayakan golnya yang membuat kiper Lazio Federico Marchetti (kanan) sangat menyesal. -AP-

Rekor Totti Seperti Kurang Lengkap R O M A ( Waspada): Hernanes mencetak gol cantikmenit16, namun kemudian berubah menjadi pecundang ketika gagal mengeksekusi penalti untuk memenangkan SS Lazio pada giornata 31 Liga Seri A. Kegagalan eksekusi gelandang serang asal Brazil itu menit 49 di Olimpico Roma, Senin (Selasa WIB), dimanfaatkan AS Roma untuk menyamakan kedudukan melalui gol penalti Francesco Totti menit 56. Skor berakhir 1-1, setelah tandukan Eric Lamela dari jarak dua meter dengan gawang Lazio masih melambung jelang akhir pertandingan. Gol Totti yang sangat spesial, sebab bermakna rekor dengan mencetak sembilan gol sepanjang sejarah Derby Della Capitale. Totti kini sejajar dengan Dino Da Costa dan Marco Del-

vecchio, namun dia merasa sepertinya kurang lengkap. “Saya senang bisa mencetak rekor tersebut. Itu rekor terbaik saya, tapi saya lebih menginginkan kemenangan ketimbang rekor,” tutur Totti, seperti dikutip dari Sky Sports, Selasa (9/4). Bentrok Suporter Kegundahan Il Capitano makin lengkap, mengingat derbi itu dinodai bentrokan antara kelompok suporter. Kantor berita Calcio 24 melaporkan, bentrokan itu meletus di Ponte Milvio Roma. Empat fans Il Lupo ditikam, satu di antaranya tertusuk di bagian bokong. Juga terjadi insiden penyerangan terhadap ambulans yang akan membawa korban ke rumah sakit. Identitas korban sejauh ini belum dikenal, pelaku penusukan juga belum ditemukan oleh pihak kepolisian. Tayangan televisi memperlihatkan polisi dengan alat perlindungan lengkap, sempat bertikai dengan sekelompok pendukung

yang melepamparkan batu dan botol di dekat Stadion Olimpico. Wali Kota Roma Gianni Alemanno mengatakan, sejumlah kegiatan bisnis di sekitar stadion terpaksa ditutup sepanjang keributan itu berlangsung. Insiden ini bisa berakibat laga LazioRoma selanjutnya mesti digelar tanpa penonton. Lazio yang terpaksa tempur dengan 10 pemain akibat diusirnya bek Giuseppe Biava menit 69, kini menghuni peringkat kelima, sedangkan Roma posisi ketujuh. “Kami telah menunjukkan keinginan untuk menang di sini, tapi sayangnya kami hanya bisa mendapatkan hasil imbang,” ratap allenatore Lazio Vladimir Petkovic. “Di babak kedua, kami harus tenang ketika menurunkan ritme permainan, tapi tidak berhasil.Tapi di babak pertama kami banyak menguasai bola, sayang kartu merah juga membuat kami melemah,” pungkas Petkovic. (m15/rtr/sky/c24)

AP

BEK Barcelona Jordi Alba (kanan) dan penyerang PSG Zlatan Ibrahimovic sama-sama meringis kesakitan ketika bertarung pada leg pertama perempatfinal Liga Champions pekan lalu di Parc des Princes, Paris.

Leg II Perempatfinal Malam Ini Juventus (Italia) v Bayern Munich (Jerman) Barcelona (Spanyol) v Paris SG (Prancis) *SCTV live mulai pkl 01:45 WIB

Leg I 0-2 2-2

MU Masih Kandidat Kuat

Klasemen Liga Seri A Juventus 31 22 5 4 61-20 71 Napoli 31 18 8 5 57-29 62 AC Milan 31 17 7 7 55-34 58 Fiorentina 31 15 7 9 59-43 52 Inter Milan 31 15 5 11 47-39 50 Lazio 31 15 6 10 40-37 51 AS Roma 31 14 6 11 61-52 48 Catania 31 13 7 11 40-38 46 Udinese 31 11 12 8 41-39 45 Parma 31 10 9 12 39-39 39 Cagliari 31 10 9 12 37-49 39 Bologna 31 10 7 14 41-40 37 Atalanta* 31 11 6 14 34-45 37 Sampdoria* 31 10 7 14 36-38 36 Torino* 31 8 13 10 39-43 36 Chievo 31 10 5 16 32-48 35 Siena* 31 8 9 14 31-42 27 Palermo 31 5 12 14 28-44 27 Genoa 31 6 9 16 31-49 27 Pescara 31 6 3 22 22-63 21 *Siena dikurangi 6 poin, Atalanta 2, Sampdoria dan Torino 1 poin.

pada 2001- 2007. Begitu juga dengan bek Maxwell. Tapi PSG dipastikan tanpa gelandang Blaise Matuidi, yang harus absen karena akumulasi kartu kuning. Matuidi merupakan pahlawan leg pertama, setelah gol injury time pemain Prancis itu menyamakan kedudukan menjadi 2-2. (m15/vvn/glbs/afp/espn)

AP

BEK MU Phil Jones bertarung seru dengan kapten City Vincent Kompany di Old Trafford, Manchester, Selasa (9/4) dinihari WIB.

MANCHESTER ( Waspada): Kemenangan 2-1 Manchester City atas Manchester United di Liga Premier, Senin (Selasa WIB), mesti dibayar mahal dengan cederanya gelandang David Silva. Kreator lapangan tengah The Eastlands mengalami cedera hamstring menit 90 hingga digantikan dengan Joleon Lescott di Stadion Old Trafford. The City cemas, Silva bakal absen saat melawan Chelsea pada semifinal Piala FA di Stadion Wembley, Minggu (14/4) mendatang. “Saya rasa itu cedera hamstring. Mungkin tidak terlalu parah, tapi saya tidak yakin dia dapat bermain saat melawan Chelsea,” beber manajer Citizens Roberto Mancini, seperti dilansir Reuters, Selasa (9/4). Mancini mengaku kehilangan gelandang lincah Spanyol itu akan sangat terasa, sebab The Blues sedang dalam kondisi terbaik. “Mereka bermain bagus dan sangat menyulitkan,” jelasnya. “Namun yang jelas ini akan menjadi pertandingan yang sangat bagus dan mungkin sedikit berbeda. Semifinal berbeda dengan laga-laga dalam kompetisi (liga),” tambah Mancini. Menyusul kegagalan kedua klub raksasa Inggris itu berprestasi di Liga Champions dan Liga Premier, tentu duel dimaksud bakal sangat sengit. Apalagi pemenangnya bakal menjadi juara, karena calon lawan di final hanyalah Wigan Athletic atau Millwall. “Kami datang ke sini untuk menampilkan permainan terbaik. Saya pikir kami telah melakukannya,” ujar winger City James Milner kepada BBCSports. “Saya rasa kami pantas memetik kemenangan. Sekarang, tujuan kami melanjutkan momentum ini ke Piala FA,” tambah Milner. The Citizens menjinakkan Setan Merah MU melalui gol Milner menit 51 dan Sergio Aguero menit 78. Gol balasan MU tercipta karena aksi bunuh diri kapten City Vincent Kompany. “Saya percaya cara kami mengakhiri musim ini dan akan memberikan pengaruh terhadap penampilan kami musim depan,” klaim Kompany melalui Sky Sports. “Fans kami merayakan kemenangan ini dan ini malam yang indah bagi kami. Kami tampil lebih bagus dan kami sangat senang untuk memasuki pertandingan lainnya,” papar bek asal Belgia tersebut. (m15/rtr/bbc/sky)

M A N CHESTER, Inggris (Waspada): Sergio Aguero menghancurkan benteng Manchester United, Senin (Selasa WIB), sekaligus mencetak gol penentu kemenangan 2-1 Manchester City dalam derbi di Old Trafford. Kemenangan kedua The City secara beruntun di kancah Liga Premier menyusul pesta gol 6-1 musim lalu di Old Trafford, menjadi sinyal rapuhnya The Red Devils dalam menegakkan marwah Teathre of Dreams. “Kami masih menjadi kandidat kuat. Meski dalam sejarahnya, kami selalu menyulitkan diri sendiri dalam beberapa tahun terakhir,” tutur manajer MU Sir Alex Ferguson, seperti dilansir The Sun, Selasa (9/4). Awal duel sengit diikuti dengan tanpa gol sepanjang babak pertama yang panas, berubah ganas pada babak kedua. Citizens memecah kebuntuan melalui gol James Milner menit 52. Keunggulan itu hanya bertahan tujuh menit, sebelum kap-

ten City Vincent Kompany melakukan gol bunuh diri menyusul tendangan bebas Robin van Persie. Namun pemain pengganti Aguero mampu mengamankan raihan tiga angka melalui penyelesaian berkelas menit 78. “Suporter selalu setia di kursinya menonton kami setiap tahun. Tak ada alasan kami gagal setelah unggul 12 poin. Kini kami mesti memikirkan laga di kandang Stoke City dan menang di sana,” papar Sir Fergie. Itu merupakan upaya pelatih tua asal Skotlandia itu untuk meredakan kegusaran fans saat Premiership menyisakan 7 partai. Sir Fergie sedang membidik trofinya yang ke-13 dan trofi ke-20 Liga Inggris bagi MU. Dia kali pertama juara bersama MU 20 tahun lalu, yakni pada musim 1992-93, lantas disusul sukses 1993-94, 199596, 1996-97, 1998-99, 1999-00, 2000-01, 2002-03, 2006-07, 200708, 2008-09 dan 2010-11. Namun menurut pelatih City Roberto Mancini, pasukannya tak layak tertinggal jauh dari Si Setan Merah. “Saya rasa kami telah memperlihatkan bahwa

AP

ROBERTO Mancini tak yakin memainkan David Silva (kiri) di semifinal Piala FA.

kami tidak pantas tertinggal 15 poin dari MU,” klaimnya dalam TribalFootball. “Tapi kami mengakui MU lebih banyak memenangkan pertandingan. Mereka terakhir kalah saat melawan Norwich dan mereka pantas memenangkan gelar ini,” tambah Mancini. United memang tetap kandidat kuat karena mereka masih unggul 12 angka ketika liga masih menyediakan 21 angka bagi tim yang mampu memenangkan tujuh partai tersisa. Karenanya bek MU Phil Jones, tak ingin terlarut dalam kekecewaan menjad pecundang di depan pendukung mereka. “Kami akan bangkit kembali. Kami akan kembali ke tempat latihan dan melakukan yang terbaik,” beber bek berumur 21 tahun itu. “Kami akan memulihkan kondisi dan melakukan apa yang seharusnya kami lakukan. Perebutan gelar memang belum selesai, tapi kami berada di posisi bagus. Para pemain pantas mendapat kredit untuk itu,” tegas Jones kepada Soccerway. (m15/goal/sun/sw)

Klasemen Liga Premier Man United 31 25 2 4 71-33 Man City 31 19 8 4 57-27 Chelsea 31 17 7 7 61-33 Tottenham 32 17 7 8 55-40 Arsenal 31 16 8 7 61-34 Everton 31 13 13 5 49-37 Liverpool 32 13 10 9 59-40 West Brom 32 13 5 14 42-43 Swansea 32 10 11 11 43-42 Fulham 31 10 9 12 43-47 Southampton32 9 10 13 46-53 West Ham 31 10 7 14 35-44 Newcastle 32 10 6 16 42-56 Norwich 32 7 14 11 30-49 Stoke City 32 7 13 12 28-39 Aston Villa 32 8 9 15 35-59 Sunderland 32 7 10 15 34-45 Wigan 31 8 7 16 37-57 QPR 32 4 12 16 29-52 Reading 32 5 8 19 36-63

77 65 58 58 56 52 49 44 41 39 37 37 36 35 34 33 31 31 24 23

Neville Tahu Diri LONDON (Antara/Reuters): Kapten Phil Neville (foto) tahu diri mengenai kondisinya, sehingga akan meninggalkan Everton pada akhir musim nanti, setelah delapan tahun berada di Goodison Park. “Saya ingin terus bermain di level top sepanjang fisik saya masih memungkinkan, lantas akan memilih sebelum membuat keputusan pindah,” ucap Neville dalam laman www.evertonfc.com, Selasa (9/4). Bek sayap berusia 36 tahun itu gabung Everton dari Manchester United setelah memenangi enam gelar Liga Premier,

tiga Piala FA dan Liga Champions 1999. “Sekarang saya akan melakukan sesuatu untuk bisa membantu Everton berada di posisi papan atas klasemen liga sebisa mungkin,” tekad Neville. The Toffees menghuni posisi enam klasemen, terpaut enam poin di belakang peringkat keempat Tottenham Hotspur. Namun Everton masih memiliki satu laga sisa di tangan, ketika mereka mengincar tiket ke Eropa musim depan. “Menjadi kehormatan bisa bermain dan bahkan menjadi kapten Everton, saya menikmati

Reuters

waktu saya di Merseyside,” tegas adik Gary Neville itu, yang pernah 59 kali ikut memperkuat Timnas Inggris.


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.