Waspada, Jumat 14 Mei 2010

Page 11

Sport

WASPADA Jumat 14 Mei 2010

A7

Tekad Subhan/Hade JAKARTA (Antara): Juara bertahan Subhan “Ubang” Aksa dan navigator Hade Mboi bertekad memenani putaran pertama kejuaraan nasional Reli Borneo yang berlangsung di Kalimantan Timur, 14-16 Mei. “Kami berusaha mempertahankan gelar tersebut. Saya rasa mempertahankan jauh le-

bih susah, karena akan banyak pereli-pereli lain yang akan berusaha untuk mendapat-

kannya,” kata Ubang melalui Manajer Tim Mago Sarwono, Kamis (13/5). “Untuk mempertahankan gelar juara ini, saya dan Hade sudah melakukan persiapan pada pertengahan April lalu di trek Dawuan, Cikampek,” ucap Ubang, penyandang gelar juara reli sprint 2009. Pada persiapan yang mere-

Festivan Agum Gumelar Cup JAKARTA (Antara): Sekolah Sepak Bola (SSB) Buperta bekerjasama dengan Gerakan Masyarakat Pencinta Sepakbola Indonesia (Gema Pasai) akan menggelar festival sepakbola usia dini (10 dan 12 tahun) bertajuk “Agum Gumelar Cup” 2010 di Jakarta pada 16-30 Mei mendatang. Pertandingan yang akan melibatkan sekitar 53 SSB tersebut akan digelar di lapangan sepak bola Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta Timur dan berhadiah total Rp30 juta. “Anak-anak harus diberikan dasar-dasar yang benar. Sepakbola pembinaan harus didukung. Ini sebagai ajang sejauhmana proses pembinaan itu berjalan,” kata Agum Gumelar kepada wartawan di Jakarta,

Kamis (13/5). Agum menambahkan dengan pembinaan SSB yang baik maka pengembangan selanjutnya ada di klub-klub untuk menjadikan mereka sebagai pemain sepakbola. “Festival ini akan membawa manfaat untuk proses pembinaan sepakbola di Tanah Air. Ini sumbangsih untuk persepakbolaan nasional. Kita yakin bakat-bakat luar biasa banyak, tapi kurang dipoles dengan pembinaan yang benar,” tambah Agum Gumelar. Agum Gumelar Cup seJabodetabek ini merupakan event kedua kali digelar. Sementara itu, Ketua Panpel Adnan Husein mengatakan bahwa event ini besar karena akan dihadiri oleh tokoh-tokoh

nasional di antaranya mantan Menpora Adhyaksa Dault yang turut menggagas festival ini. “Kami berharap event ini akan lebih menarik perhatian para tokoh kepada SSB. Festival ini merupakan suatu keinginan dari para orang tua siswa SSB yang ada di Buperta,” ujar Husein. Adhyaksa Dault sendiri yang menyempatkan diri datang ke kediaman Agum Gumelar menyatakan sangat gembira dengan digelarnya festival sepak bola untuk kalangan usia muda ini. “Mereka harus didorong dan dibangkitkan semangatnya, karena mereka merupakan cikal bakal atlet masa depan kita. Berulangkali saya katakan, seorang juara tidak turun dari langit,” ujar Adhyaksa Dault.

PBSI-Rusia Teken Kerjasama LONDON (Antara): Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) menjalin kerjasama dengan Federasi Bulutangkis Rusia dalam program pelatihan pemain dan pelatih asal negara beruang putih ini. Kesepakatan kedua organisasi olahraga bulu tangkis itu dilakukan Staf Khusus PBSI,Yan Haryadi, dengan Direktur Eksekutif Federasi Bulu Tangkis Rusia, Georgy Abolyanin di Moskow, ujar Counsellor, KBRI Moskow M Aji Surya di London, Kamis (13/5). Menurut Aji Surya, diplomasi bulutangkis yang dilakukan Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Moskow lebih dari satu setengah tahun lalu telah menghasilkan kesepakatan.

Kedua pihak menyampaikan kesepakatan Ketua Umum PBSI dan Federasi Bulu Tangkis Rusia akan menandatangani kerja sama tersebut di Jakarta, Juni mendatang. Setelah kesepakatan itu ditandatangani, Georgy berharap lebih banyak para pemain dan pelatih bulu tangkis Rusia berlatih di Indonesia. Selain itu, pihaknya merencana mengimpor pelatih Indonesia untuk melatih atlet Rusia yang dapat menjadi batu pijakan bagi kebangkitan olahraga bulu tangkis di Rusia. “Jujur, kami memilih Indonesia karena pendidikan badminton di Indonesia lebih alamiah dan cocok dengan atlet Rusia,” ujarnya. Yan Haryadi dalam pernyataannya menyambut baik ren-

cana kerja sama dimaksud. Bahkan, usai perjanjian itu ditandatangani oleh PBSI, pihaknya menyiapkan diri untuk menyambut kedatangan pebulu tangkis dari negeri beruang putih. Untuk langkah awal, pihaknya melakukan pelatihan di Indonesia. Bila sudah memungkinkan, baru mengirimkan pelatih ke Rusia. “Maklum, rencana pelatihan di luar negeri sering terkendala dengan bahasa,” akunya. Dalam konsep kesepakatan yang akan ditandatangani tersebut mencakup banyak hal, di antaranya kerja sama bidang manajemen, infrastruktur, ilmu badminton, pelatihan, pemutakhiran informasi, serta soal kompetisisi.

ka lakukan April, Subhan mencoba kendaraan baru Mitsubishi Evo X. “Tetapi dikarenakan ada kendala pada girboks, Subhan urung memakai kendaraan tersebut dan tetap akan mengandalkan Mitsubishi Evo IX, yang sudah terbukti membawa dia mendapatkan dua gelar nasional sekaligus pada 2009,” tambah Mago. “Waktu latihan kami mencoba dua kendaraan dan dari waktu yang ada Evo X bisa lebih kencang setengah detik per kilometer dari Evo IX. Tetapi realibilitasnya masih kurang, jadi untuk seri pertama di Balikpapan nanti saya akan tetap memakai Evo IX dan pada putaran kedua saya akan memakai Evo X,” timpal Ubang. Guna mempertahankan gelarnya, Ubang tetap didampingi navigator Hade Mboi. Tahun 2009 merupakan gelar kelima Hade sebagai navigator setelah sebelumnya menyandang empat gelar ketika berpasangan dengan Herry Agung. “Akhirnya pada 2009, saya dapat membantu Subhan untuk mendapatkan gelar juara nasional reli. Lega rasanya setelah tiga tahun mencoba belum berhasil, akhirnya pada tahun lalu telurnya pecah. Mudah mudahan tahun ini kami dapat mempertahankan gelar tersebut,” kata Hade. Reli Borneo yang diadakan di Balikpapan, Kaltim, dimulai Jumat 14 Mei 2010 di E Walk Mall, Balikpapan Super Block. Pada Sabtu 15 Mei 2010, peserta akan memulai start dari Kantor Bupati Penajam dan akan

menempuh 6 SS (special Stage) dengan total jarak 85.04 KM. Hari minggu 16 Mei 2010 mereka akan menempuh 5 SS (special Stage) dengan total jarak 70.05 KM. “Ceremonial finish” akan membawa peserta kembali ke kantor Bupati Penajam. Pada putaran pertama Kejurnas reli itu, beberapa pereli tangguh tidak turun, di antaranya Ricardo Gelael, Sean Gelael, Ijeck, Rizal Sungkar. Sedangkan Rifat Sungkar konsentrasi ke kejuaraan reli Asia Pasifik (APRC). Promotor Lomba Jeffrey JP dari PT Bloedus Management Indonesia (BMI) mengatakan segala sesuatu mengenai persiapan reli itu sudah rampung. “Mulai dari Balikpapan hingga penyelenggaraan putaran kedua di Sulawesi Selatan, kita lakukan dengan dengan persiapan khusus karena pada putaran ketiga nasional yang juga seri APRC sudah merupakan kandidat kejuaraan dunia WRC,” kata Jeffrey. “Untuk itu, kita mengharapkan dukungan dari berbagai pihak dan semoga kita terpilih lagi menjadi tuan rumah putaran WRC seperti yang pernah terjadi di Sumatera Utara pada 19961997,” kata Jeffrey dengan menambahkan, beberapa pengamat dari FIA akan datang menyaksikan perlombaan itu. Kejurnas Reli musim ini berlangsung empat putaran, dimulai dari Kalimantan Timur dan dilanjutkan ke Sulawesi Selatan sebagai putaran kedua. Lantas kembali di Sulawesi Selatan sebagai putaran ketiga (APRC/kandidat WRC) dan diakhiri di Sumatera Utara.

Pereli Subhan Aksa dan navigator Hade Mboi ingin mempertahankan gelar.

sportku.com

Antusias Sambut BeAt Your Limit MEDAN (Waspada): Para pembalap Sumut terlihat antusias menyambut gelaran BeAt Your Limit IMI Sumut Matic Race 2010 putaran II yang berlangsung di sirkuit karting Cemara Asri, Medan, Minggu (16/5). Besarnya animo penggemar balapan motor matik dapat dilihat dari banyaknya calon peserta yang kini rutin berlatih di Medan Karting Circuit, Cemara Asri, setiap sore. Para pembalap yang umumnya masih belia menyebutkan latihan di sirkuit ini akan membuat teknik dan ketrampilan meningkat dengan signifikan. “Apalagi sirkuit yang karting

dihiasi dengan 10 tikungan dan harus dilahap dengan kecepatan sedang ini telah berbenah dan melengkapi sarana prasarananya menghadapi event Minggu,” ucap Ketua Pelaksana H Syabra Buana di Medan, Kamis (13/5). Dia menyebut, Eval selaku unsur pengelola sirkuit juga respek dan salut melihat kemauan keras para pembalap muda dalam mempersiapkan diri menghadapi event. Untuk mengakomodir para bibit-bibit muda, Panpel membuka kelas OMR Honda Beat 110 cc yang motornya disediakan CV Indako Trading Co (main dealer Honda). “Jadi, pembalap cukup men-

daftar dan membawa peralatan balap saja. Di samping itu, ada kelas matik standar pemula khusus Swallow, di mana PT IKD, produsen ban Swallow yang baru saja memproduksi ban khusus racing, memberi diskon harga 40 persen bagi peserta,” ungkap Syabra. Kelas yang diperlombakan adalah skuter matik standar 125 cc pelajar, skuter matik standar 125 cc pemula, skuter matik standar 125 cc pemula (OMR Swallow), OMR Honda BeAT 110cc Pemula, skuter matik stan-dar 125 cc terbuka, skuter matikTune Up 150cc terbuka, bebek standar 125 cc pemula dan kelas bebek standar 125 cc pemula. (h09)

Kemennegpora Sosialisasi Program MEDAN (Waspada): Kantor Kementerian Pemuda dan Olahraga menggelar sosialisasi program promosi dan penghargaan yang mulai diefektifkan mulai 2010 ini. Hal ini dikatakan Asisten Deputi Menteri Negara Pemuda dan Olahraga (Mennegpora) Herman Chaniago pada acara Sosialisasi Program Promosi dan Penghargaan 2010 barubaru ini di Aula Kantor Dispora Sumu.

Disebutkan, tujuan sosialisasi ini untuk merevisi dan menyempurnakan draft promosi dan penghargaan yang sudah ada. “Program ini dilaksanakan di tahun 2010 dan juga dilaksanakan di Riau, Manado dan Jatim,” kata Herman. Acara yang berlangsung sehari itu mengagendakan pemberian promosi dan penghargaan untuk meningkatkan prestasi olahraga Sumatera Utara khususnya dan Indonesia

Problem Catur Putih melangkah, mematikan lawannya dalam tiga langkah.

Jawaban di halaman A2.

umumnya. Kadispora Sumut Parlautan Sibarani mengatakan, acara ini merupakan unsur penting bagi dunia olahraga dalam meningkatkan prestasi olahraga, khususnya di wilayah Sumut. Oleh karena itu, Parlautan berharap pelaksanaan program sosialisasi, promosi dan penghargaan ini menjadi perangsang dan titik balik bagi prestasi olahraga di Sumut dan Indonesia. (m20)

TTS TOPIK

AGAMA

Mendatar

1. Ucapan (isinya lihat pertanyaan No.2) yang menjadi obat bagi 99 penyakit dan yang paling ringan adalah penyakit ambisi (HR Nasa’i). 5. Ucapan Laa haula walaa quwwata illaa billaah, menurut HR Muslim, menjadi perbendaharaan di _____ (Pilih yang tepat: Neraka atau Syurga). 8. Bapak, antara lain di depan nama Hurairah ra. 9. Mati, sudah ditetapkan waktunya. 10.Sumber mata air jutaan umat di sekitar Masjidil Haram. 11.Huruf ke 18 dalam abjad Arab. 12.Sakit jiwa, lepas kewajiban shalat. 14.I k a t a n C e n d e k i a w a n M u s l i m Indonesia. 16.1 Syawal, haram berpuasa. 17.Alunan lagu, dibolehkan pada resepsi pengantin. 20.Abu _____ Nu’man bin Sabit, pemuka mazhab Hanafi; Imam kaum rasionalis. 22.Surat ke 47 Al Quran, namanya disebut dalam ayat 2. 23.Muslim (Inggris). 24.Bacaan yang menjadi obat segala dosa [bacaannya adalah astaghfirullah-al adziim, (HR Ad Dailami)]. 25.Kuah kesenangan Nabi Muhammad SAW.

Menurun

1. Perang melawan orang-orang Quraisy yang melarang umat Islam

melaksanakan ibadah umroh. 2. Menurut HR Baihaqi, Rasulullah melarang umatnya menunaikan ibadah haji dengan biaya hasil _____ (Pilih yang tepat: Utang, Honor atau Mocok). 3. Ucapan untuk menyatakan segala perbuatan yang baik dilakukan tanpa pamrih dan semata-mata demi melaksanakan perintah Allah. 4. Gelar/ibadah mengerjakan haji dan umrah secara bersamaan dengan satu ihram (Pilih yang tepat: Haji Qiran, Haji Ifrad atau Haji Kecil). 5. Tokoh Islam Jepang, Haji Mohammad Saleh _______ (teringat merek sepedamotor), masuk dalam rombongan pertama pasukan Jepang pada tahun 1942. 6. Pembagian uang, tidak dapat disegerakan sebelum tiba waktunya, menurut HR Muslim. 7. Mati syahid ada lima macam termasuk satu diantaranya ______ (Pilih yang tepat: Al Math’un atau Al Mabthun) yakni mati karena sakit perut atau melahirkan. 13.Pengislaman; Perjuangan menuju masyarakat Islam dengan tatanan dan ideologi Islam. 15.Surat ke 19 dalam Al Quran, ibu nabi Isa. 18.Hari; Jamaknya ayyam. 19.Seni hias Islam yang terbentuk dari motif-motif hias ilmu ukur, tanaman dan abjad Arab. 21.Abdul _____ Saffah, khalifah pertama (749-754).

Sudoku

Isi kotak kosong dengan angka 1 sampai 9. Tidak boleh ada pengulangan angka mendatar, menurun, maupun di dalam kotak 3x3 bergaris tebal. Tidak ada keterlibatan matematika, hanya perlu pertimbangan dan logika. Jawaban di halaman A2 kolom 1.

3 9 7 4 2 4

2 3 9 6 4 8 4 1 3 5 2 7 1 6 7 5 6 4 3 9 7

6 2 6 7 8 5


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.