31 Jan 2013

Page 1

TERBIT 16 HALAMAN Harga: Rp.2000,- Luar Kota + Ongkos Kirim

PENDIDIKAN SELEBRITI

UN-UNPK dilakukan serentak

WANDA HAMIDAH

Minta pemulihan nama SELEBRITIS cantik yang juga politikus/ anggota Deprov DKI Jakarta Wanda Hamidah akhirnya resmi dibebaskan pihak Badan Narkotika Nansional (BNN), Rabu (30/1) kemarin Pukul 18.30 WIB. Dirinya menyusul pasangan selebriti Irwansyah dan Zaskia Sungkar yang dibebaskan lebih dulu pada Selasa (29/1) lalu. Baca: Minta ( Halaman 11 )

INTERNASIONAL

Kerry resmi gantikan Hillary jadi Menlu AS

Telp: (0431) 841071, Fax: (0431) 841060 www.swarakita-manado.com

KAMIS 31 JANUARI 2013 NOMOR 02190 TAHUN VII

Manado—Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP) RI, Rabu (30/1) kemarin akhirnya resmi penerbitkan Standard Operating Procedure atau Prosedur Operasi Standar (POS) penyelenggaraan Ujian Nasional (UN) tahun 2013. POS ini adalah suatu set instruksi yang memiliki kekuatan sebagai suatu petunjuk atau direktif. Hal ini mencakup hal-hal dari operasi yang memiliki suatu prosedur pasti atau terstandardisasi, tanpa kehilangan keefektifannya. Setiap sistem manajemen kualitas yang baik selalu didasari oleh POS. Menariknya, penyelenggaraan UN untuk pendidikan formal tahun ini akan serentak dengan Ujian Nasional Paket Kesetaraan (UNPK). Hal itu dengan ditetapkannya Peraturan BSNP Nomor 0020/P/ BSNP/I/2013 tentang POS penyelenggaraan UN, SMP/ MTs/SMP-LB, SMA/MA/ SMA-LB, SMK serta Pendidikan Kesetaraan Program Paket A/Ula, Program Paket B/Wustha, dan Program Paket C Kejuruan, serta POS UN SD/MI dan SD-LB Tahun Pelajaran 2012/2013. Kepala Dinas Pendidikan Nasional (Diknas) Sulut Drs Star Wowor MSi menjelaskan, tidak ada perubahan baik mata ujian untuk UN tahun ini. Baca: UN ( Halaman 11 )

Ada wanita dalam skandal suap PKS Diduga terkait gratifikasi seks di kasus suap impor daging sapi Jakarta—Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkan beberapa tersangka dalam

kasus penyuapan terkait impor daging sapi di Kementerian Pertanian. Salah satu tersangka ber-

HPN 2013

Menkominfo tanyakan soal kesiapan ke GSVL

Tersangka LHI disinyalir adalah Presiden PKS langsung dicekal

inisial LHI, yang diduga kuat adalah Luthfi Hasan Ishaaq, Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) yang juga anggota DPR RI. Presiden PKS ini sudah dicekal bepergian ke luar negeri oleh KPK. Menurut juru bicara KPK Johan Budi, status para tersangka tersebut ditetapkan berdasarkan dua alat bukti. Alat bukti ini merupakan hasil operasi tangkap tangan yang dilakukan pada Selasa (29/) malam. Baca: Ada ( Halaman 11 )

LHI yang diduga Luthfi Hasan Ishaaq, Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), masih enggan berkomentar terkait penetapan tersangka dirinya oleh KPK terkait kasus impor daging sapi di Kementerian Pertanian.(foto: ist)

KLARIFIKASI

Istana bantah SBY tak bayar pajak MENKOMINFO Titaful Sambiring saat berbincang beberapa saat dengan Walikota Manado GS Vicky Lumentut saat menghadiri penyerahan DP4, di JCC, Selasa (29/1) lalu.(foto: dewa/sk)

Jakarta—Pelaksanaan Hari Pers Nasional (HPN) 2013 dimana Manado menjadi tuan rumah, tinggal beberapa hari lagi. Berbagai persiapan pun dilakukan semua stakeholder terkait dengan

hajatan tahunan ini, baik Dewan Pers, PWI, Panitia Pusat maupun Panitia Daerah, dan tentunya Gubernur Sulut Dr SH Sarundajang. Baca: Menkominfo ( Halaman 11 )

Jakarta—Pihak Istana langsung menanggapi pemberitaan tentang Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan dua anaknya yakni Agus Harimurti dan Edhie ‘Ibas’ Baskoro, tidak membayar pajak, sebagaimana pemberitaan salah satu media berbahasa Inggris di

Jakarta. Juru bicara kepresidenan Julian Aldrin Pasha menilai masalah ini tidak harusnya terjadi, sebab sda pihak yang seharusnya bertanggung jawab. “Ditjen Pajak sudah seharusnya menjelaskan, yang paling berwenang dan pantas menjelaskan Ditjen Pajak,” kata

Julian, Rabu (30/1) kemarin. Dia membantah pemberitaan salah satu media nasional yang mengatakan bahwa keluarga SBY tidak membayar pajak. Keluarga Presiden SBY tidak pernah menunggak pajak. Baca: Istana ( Halaman 11 )

Pemangku tertinggi Kerajaan Belanda akan berganti

SENAT Amerika Serikat (AS) memastikan penunjukkan Senator John Kerry sebagai Menteri Luar Negeri (Menlu) menggantikan Hillary Clinton, yang tak mau lagi masuk Kabinet Presiden Barack Obama untuk periode kedua, 2013-2017. Kerry merupakan pilihan Obama dan banyak didukung Partai Demokrat AS. Di Senat, Kerry mendapatkan 94-3 suara yang mendukungnya, Rabu (30/1) waktu Indonesia. Dewan Hubungan Luar Negeri ikut mendukungnya.

Ratu Beatrix dari Belanda telah mengumumkan kepada dunia akan turun tahta dalam waktu dekat. Dia juga mengumumkan akan mewariskan tahta kepada putranya, Pangeran Willem Alexander. Calon raja Belanda yang kerap dijuluki “Pangeran Orange” ini kontan menjadi sorotan media di seluruh dunia, karena ini merupakan kali pertama negeri tulip itu akan dipimpin seorang raja sejak terakhir kali pada tahun 1890.

Baca: Kerry ( Halaman 11 )

Baca: Ratu ( Halaman 11 )

Ratu Beatrix turun tahta, “Pangeran Orange” gantinya

WILLEM Alexander, lahir 27 April 1967 di Utrecht, merupakan putra pertama Ratu Beatrix dan suaminya, Pangeran

Claus. Masa muda Pangeran Willem banyak dihabiskan di Istana Drakensteyn bersama kedua

adiknya, Pangeran Johan Friso dan Pangeran Constantijn. Ratu Beatrix bersikeras membesarkan dan mendidik anak-

anaknya sama seperti anak-anak seusia Willem pada umumnya. PANGERAN Willem Alexander segera diwarisi tahta Kerajaan Belanda oleh Ratu Beatrix.(foto: ist)


KAMIS 31 JANUARI 2013

SULUTRON

Anggaran PD Pemkab Bolmong dipangkas PEMERINTAH Kabupaten (Pemkab) Bolmong hingga memasuki awal Februari, masih terus merampungkan berbagai catatan dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Utara (Sulut) terkait pengelolaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2013. Pasalnya, administrasi keuangan daerah belum sepenuhnya berjalan normal. Hal ini dikatakan Sekertaris Kabupaten (Sekkab) Bolmong Drs Farid Asimin MAP, dimana dalam pengelolaan APBD Bolmong tahun 2013, ditemukan pembengkakan anggaran perjalanan dinas. Sehingga, Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) harus mengurangi anggaran sebanyak Rp3,3 miliar. “Ini berdasarkan catatan dari Pemerintah Provinsi Sulut tentang pengelolaan keuangan,” terang Asimin, Rabu (30/1) kemarin. Dari data yang diperoleh, instansi yang mengalami pemangkasan anggaran Perjalanan dinas (Pd) yakni Sekretariat Daerah Rp1,5 miliar, Sekertariat Dekab Bolmong Rp1,1 miliar, Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD) Rp500 juta, Badan Perencanaan Pembangunan Penanaman Modal dan Statistik Daerah (BP3MS) Rp100 juta, dan Dinas Pekerjaan Umum (PU) Rp100 juta. Kepala Bidang Anggaran DPPKAD Bolmong Apriano Watung SSos, mengatakan, APBD tersebut akan segera dimasukan ke Kementrian Keuangan. “Besok (hari ini,red) APBD 2013 akan segera dimasukan ke Kementrian Keuangan,” jelas Watung.(veem)

Pembagian dapil di Mitra tunggu pembahasan dewan RENCANA penambahan daerah pemilihan (Dapil) didaerah ini, yang sebelumnya ada 3 Dapil dan akan dikembangkan menjadi 4 Dapil, menurut Ketua KPUD Mitra Ascke Benu, tinggal menunggu Pleno dengan Dekab Mitra. Dijelaskannya, hal tersebut sesuai dengan Peraturan KPU Nomor 15 Tahun 2012 tentang perubahan kedua atas peraturan KPU No 07 Tahun 2012 tentang tahapan program dan jadwal penyelenggara pemilu Anggota DPR, DPRD, DPRD 2014. “KPU hanya mengikuti uturan itu saja,” ujar Benu. Dikatakannya lagi, tahapan yang sudah diatur tersebut, sesuai dengan jadwal. “Tanggal 7 sampai 21 Pebruari 2013 nanti adalah penataan daerah pemilihan (Dapil) untuk Provinsi dan Kota, berdasarkan data penduduk” kata Benu. Lanjutnya, untuk tanggal 22 sampai 28 Pebruari 2013 nanti, Rapat koordinasi (Rakor) Parpol peserta pemilu dan konsultasi publik. Selanjutnya untuk tanggal 1dan 2 Maret 2013 nanti, penyerahan hasil penataan Dapil Dewan Provinsi dan Dewan Kabupaten/Kota, kepada KPU. “Jadi KPU Mitra tinggal tunggu Dekab dulu,” ujar Benu.(try19/sl)

Ruaw: Pendaftaran Fun Bike HPN 2013 gratis KEPALA Bagian Humas Setdaprov Sulut, Jackson Ruaw, mengatakan, pendaftaran Fun Bike Hari Pers Nasional (HPN) 2013, gratis. Dijelaskannya, untuk kegiatan yang direncanakan dilaksanakan 2 Februari 2013 itu, terbuka untuk masyarakat umum.”Pendaftarannya gratis. Dan untuk sekretariat pendaftaran fun bike, ada di Biro Pemerintahan dan Humas Setdaprov Sulut dan di Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Sulut,” ujar Ruaw, Rabu (30/1) kemarin. Kata dia, bagi peserta yang mendaftar, akan menerima kous dari panitia HPN. Selain itu, untuk kegiatan fun bike yang akan mengambil start di depan kantor PWI Sulut dan finish di Mega Mas Manado, akan dilanjutkan dengan senam bersama. Ia menambahkan, direncanakan lagi, fun bike HPN 2013, akan diikuti Gubernur Dr SH Sarundajang, Wagub Dr Djouhari Kansil MPd, Sekprov Ir SR Mokodongan, unsur Forkopimda Sulut, dan juga diundang Bupati/Walikota se-Sulut.(erer)

11 SKPD pemprov lambat Wagub temukan belum juga masukan RUP 2013 M a n a d o — Wa k i l Gubernur Sulut Dr Djouhari Kansil MPd dalam Rakorev Pembangunan dan Rapat Pimpinan Evaluasi dan Pengawasan Penyerapan Anggaran (EPPA), Rabu (30/1) kemarin, mengumpulkan seluruh KepalaKepala SKPD di ruang rapat Wagub. Tujuan rapat tersebut antara lain untuk memperoleh informasi tentang Rencana Umum Pengadaan (RUP) 2013 dari masing-masing SKPD, terkait dengan rencana lelang kolektif yang akan di mulai pada awal Februari 2013 ini. Ternyata dalam rapat tersebut Wagub, menemukan masih ada 11 SKPD yang belum memasukan RUP di Biro Pembangunan. Demikian pula dengan laporan analisa jabatan (Anjab) dan analisis beban kerja (ABK) belum juga dimasukan di BKD Sulut.

Atas temuan tersebut Wagub langsung perintahkan para Kepala SKPD dimaksud, segera hari ini (kemarin) untuk dimasukan, tegasnya. “Saya akan mengecek nanti apabila permintaan dari ke tiga hal tersebut masih ada yang belum masuk, sangsinya Kepala SKPD yang bersangkutan akan mendapat teguran keras dari pimpinan,” kata Kansil. Pertemuan ini merupakan tindak lanjut dari arahan Bapak Gubernur bahwa mulai awal Februari sampai Maret 2013 merupakan jadwal pelaksanaan lelang kolektif dan awal April 2013 sudah memasuki penandatangan kontrak dengan pihak ketiga. Karena itu RUP sangat penting untuk segera dimasukan dalam rangka persiapan rencana lelang kolektif baik paket fisik maupun non fisik nanti. “Kepada mereka yang duduk dalam panitia lelang

WAGUB Sulut Djouhari Kansil saat memimpin Rakorev EPPA, Rabu (30/1) kemarin.(foto: ist)

juga diingatkan harus memiliki sertifikat keahlian pengadaan barang dan jasa sesuai Perpres No. 70 Tahun 2012 Tentang Pengadaan Barang dan jasa Pemerintah, dan bagi instansi yang belum memiliki tenaga bersertifikasi bisa diminta di Biro Pembangunan, tujuannya agar semua proses ini bisa berjalan sesuai aturan yang ada,” jelas Kansil. “Saya juga ingatkan, untuk petugas monitoring hendaknya dilakukan sejak dari awal proyek itu dimulai

yaitu sejak pembuatan fondasi, Disini perlu adanya konsultan perencanaan dan pengawasan konsultan pengawasan”, paparnya. Dalam rapat tersebut Kansil juga minta agar Nomor HP Kepala SKPD yang bisa di hubungi, supaya segera dimasukan ke Biro Pembangunan, karena ini nantinya akan mempermuda menghubungi kalian. Sementara Karo Pembangunan Farly Kotambunan melaporkan maksud dan tujuan kegiatan

HEARING KOMISI II

ini untuk mengetahui dan memperoleh informasi tentang RUP dari masingmasing SKPD dan paket pelelangan di atas dua ratus juta yang siap dilelang. Serta mengevaluasi penyerapan anggaran pada bulan Januari dan kendala apa saja yang ditemui serta mempersiapkan rencana penandatanganan kontrak, tambah mantan Karo Umum. Adapun 11 SKPD yang belum memasukan RUP yaitu DPRD, UPTD

Kotamobagu Dipenda, Badan Penghubung Pemprov di Jakarta, Balai Sertifikasi Pengujian dan Peredaran Hasil Hutan, Balai Pengaduan Transaksi Perdagangan,UPTD Balai Latihan Kerja dan Transmigrasi Bitung, UPTD Balai Pengembangan Kegiatan Belajar, UPTD Balai Tehnologi Informasi Komunikasi dan Media Pembelajaran, Balai Penyantunan Lansia Senja Cerah, Sekretariat Korpri dan PPKD.(erer)

AKTIVITAS

Gaji honorer Diskop-UMKM di bawah UMP Ketua deprov dituding Manado—Hearing Komisi II Deprov Sulut bidang Perekonomian dan Keuangan, Rabu (30/1) kemarin memanggil hearing atau rapat dengar pendapat Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (Kop-UMKM) Pemprov Sulut. Kepala Dinas Kop-UMKM Maurits Berhandus kepada Komisi II melaporkan bahwa di dinasnya ada tenaga honorer tetapi dipekerjakan di bagian satpam dan cleaning service. “Ada tenaga honorer, yakni satpam dan cleaning service. Mereka tentunya ada gaji, dimana untuk APBD 2013 ini kami naikkan dari tahun lalu, dimana satpam naik jadi Rp1,5 juta sedangkan cleaning service naik jadi Rp1,25 juta,” ujarnya. Ungkapan Berhandus langsung ditanggapi anggota Komisi II, Dr Victor Mailangkay SH MH, dengan menanyakan kenapa gaji itu tidak disesuaikan dengan UMP Sulut sebesar Rp1,55 juta, sebab Pergub tentang UMP Sulut mulai berlaku 1 Januari 2013. “Harusnya SKPD atau pemerintah menjadi teladan bagi perusahaan swasta dalam penerapan UMP. Jadi bagaimana swasta mau terapkan UMP sementara SKPD atau pemerintah tidak memberikan contoh. Saya beri ilustrasi, bagai-

PELAKSANAAN hearing Komisi II Deprov Sulut dengan Dinas Koperasi-UMKM Pemprov Sulut, Rabu (30/ 1) kemarin.(foto: donny/sk)

mana seandainya jika Kadis atau Sekdis memerankan jadi satpam atau cleaning service, sebaliknya mereka jadi Kadis/Sekdis, apakah cukup untuk memenuhi kebutuhan keluarga? Jadi tolong dipertimbangkan,” terang Mailangkay. Berhandus langsung

menjawabnya. “Sebetulnya kami sudah tata seperti itu sejak Oktober 2012 lalu dalam pembahasan anggaran 2013, sebelum Pergub UMP 2013 ditetapkan. Tapi dengan turunnya pergub itu, maka kami akan upayakan menyesuaikan menaikan honor tenaga honorer

tersebut sesuai UMP saat ini,” janji Berhandus. Selain masalah gaji tenaga honorer, Sekretaris Komisi II Djonnie Sumual mempertanyakan anggaran pendidikan dan latihan (Diklat) di Diskop-UMKM yang tiap tahunnya dianggarkan Rp100 juta. “Anggaran itu terlalu besar, dan saya ingin tahu yang ikut diklat siapa-siapa saja, dan apa manfaatnya. Janganjangan yang ikut orang-orang itu saja. Jadi perhatikan lagi anggaran ini, sebab terlalu besar,” tukas Sumual. Hearing ini dipimpin Ketua Komisi II Drs Steven Kandou (PDIP), dihadiri Wakil Ketua Komisi II Sunardi Sumanta (Golkar), dan sejumlah anggota yakni selain Sumual (Demokrat) dan Mailangkay (Golkar), ada juga Rosmawati Nasaru (Hanura). Hearing digelar di Ruang Rapat II Kantor Deprov Sulut.(dewe)

PEMEKARAN DAERAH

Prosesnya bukan “bim salabim” M a n a d o — Tu d i n g a n sejumlah pihak yang menyatakan Pemprov Sulut sengaja memperlambat proses pemekaran Provinsi Bolaang Mongondouw Raya (BMR), mendapat tanggapan dari Asisten I bidang Pemerintahan dan Kesra Setdaprov Sulut, Drs Mecky Onibala MSi. Menurutnya, pemekaran daerah bukanlan hal yang mudah untuk dilakukan. Sebab, proses pemekaran tersebut harus berdasarkan ketentuan dan perundangundangan yang berlaku. “Pemekaran daerah itu

bukan ‘sim salabim’. Hari ini diusulkan, kemudian besok sudah dimekarkan. Harus ada ketentuan dan undang-undang yang dipatuhi,” ketus Onibala, saat ditanya riak-riak sejumlah pihak yang menuding Pemprov Sulut perlambat pemekaran Provinsi BMR. Dijelaskannya, Pemprov Sulut sangat mendukung penuh pemekaran Provinsi BMR. Bahkan Gunernur Sulut Dr SH Sarundajang, terus memperjuangkan pemekaran itu. “Kami tak menahan proses pemekaran provinsi

Bolmong Raya itu,” tandasnya lagi. Kata dia, yang menjadi masalah adalah beberapa kriteria pemekaran Provinsi BMR belum dilengkapi oleh panitia pemekaran. Dan hal itu sudah disampaikan ke panitia pemakaan atas nama Abdulah Mokoginta, soal kriteria-kriteria yang harus dilengkapi tersebut. “Penitia saja menyampaikan terimakasih ke Pemprov, yang selalu memberikan masukan untuk proses pemekaran Provinsi Bolmong Raya. Danpanitia sendiri, sudah meminta semua Kabupaten/Kota di Bolmong, untuk melengkapi semua kriteria kekurangan,” tandasnya. Ia menambahkan, untuk itu dihimbau ke seluruh masyarakat, agar tak terprovokasi dengan oknum-oknum tertentu, yang diguga ingin menggangu proses pemekaran Provinsi Bolmong Raya.(erer)

hambat agenda komisi

Manado—Ketua Deprov Sulut Meiva SalindehoLintang STh kembali disorot sejumlah anggota deprov. Pasalnya, beberapa agenda kerja dari Komisi I dan IV di bulan Januari 2013 ini, terpaksa belum bisa dilaksanakan, karena belum adanya persetujuan dan tanda tangan dari Meiva. Seperti halnya kegiatan pembahasan Komisi IV dengan mitra kerja SKPD pemerintah provinsi belum dapat digelar. “Sudah dua kali kami Komisi IV menyurat ke ketua dewan untuk diagendakan pertemuan dengan Dinas Kesehatan, Rumah Sakit se-Sulut, PMI dan Askes sebagai tindak lanjut pertemuan pertama. Sesuai rapat komisi sebagai agenda pertama di tahun baru,” ungkap Sekretaris Komisi IV, dr Ivone Bentelu, Rabu (30/1) kemarin. Menurutnya, surat permohonan pembahasan tersebut, sesuai prosedur harus ditan-

MEIVA Salindeho.

datangani Ketua De-prov. “Intinya Komisi IV sudah menyurat ke ketua dewan tapi belum ada respons. Soalnya kalau mau undang rapat, musti pimpinan dewan yang undang,” tukas Srikandi dari Fraksi PDI Perjuangan ini. Sementara itu, Meiva sendiri ketika hendak dikonfirmasi, ternyata sedang tugas keluar daerah. “Ibu (Meiva, red) lagi di Jakarta,” ungkap staf ketua dewan di ruangannya.(dewe)

BENCANA ALAM MINSEL

Korban minta perhatian pemerintah Amurang—Warga yang menjadi korban bencana banjir dan tanah longsor , curhat ke Wakil Ketua Dekab Minsel Jhon Sumual SE SH (JOS). Pasalnya, perhatian Pemkab Minsel terhadap keluarga-keluarga korban bencana masih setengah hati dan tak maksimal. Tak heran, Ketua DPC Partai Demokrat Minsel ini, meminta instansi teknis untuk memperhatikan warga Minsel yang terkena bencana alam. JOS usai mengunjungi serta memberikan bantuan kepada warga yang terkena bencana di Desa Tumpaan I, Tumpaan, Popontolen, dan Tangkuney, kepada sejumlah wartawan mengatakan, banyak sekali keluhan warga yang menjadi korban bencana alam. “Mereka curhat bahwa bantuan yang diserahkan Pemkab setengah hati, dimana untuk di Tumpaan I saja,

ada 10 KK, namun yang disediahkan tenda darurat hanya ada dua,” ujarnya. Dirinya juga meminta agar instansi teknis untuk turun melihat kondisi wilayah yang rawan terjadi bencana. Sebab kalau tidak secepat diperhatikan pastinya kedepan nanti akan terjadi bencana. “Saya langsung berkoordinasi dengan instansi teknis , dan dari fraksi Demokrat akan berju-ang terkait keluhan warga tersebut,” ungkapnya.(esem/sl)


KAMIS 31 JANUARI 2013 NOMOR 02190 TAHUN VII

KAMPUNGRON KELURAHAN TIKALA ARES KECAMATAN TIKALA

Dukung progran kesehatan pemkot PROGRAM kesehatan gratis yakni Universal Coverage dari Walikota dan Wakil Walikota Manado, saat ini terus disosialisasikan pemerintah Kelurahan Tikala Ares Kecamatan Tikala kepada seluruh warga yang ada di wilayahnya. “Terlebih ELVIE Runtupalit. khusus warga yang ada di wilayah Kelurahan Tikala Ares, itu setiap hari terus kita sosilisasikan lewat kepala-kepala lingkungan tentang program kesehatan gratis Universal Coverage dari Walikota dan Wakil Walikota,” ujar Lurah Tikala, Ares Elvie Runtupalit kepada Swara Kita, saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu (30/1) kemarin.

TERBIT 16 HALAMAN Harga: Rp.2000,Luar Kota + Ongkos Kirim

Kaeng Manado digenjot Pemkot, BI dan Bank Sulut bahas pelatihan dan pengadaan alatnya Manado — A p r e s i a s i positif terhadap kunjungan kerja Pemkot Manado ke Cirebon dan Bogor terkait pengembangan Kaeng Manado, langsung ditindaklanjuti dengan follow up-nya. Bertempat di Ruang Rapat Bank Indonesia (BI) Perwakilkan Sulut, dilakukan pematangan lewat rapat bersama yang

dihadiri Pemkot Manado, BI Perwakilan Sulut dan Bank Sulut. Dalam rapat yang dipimpin Wawali Harley ‘Ai’ Mangindaan, ikut dibahas soal tanggungjawab mendatangkan tenaga pelatihan serta pengadaan alat cetak Kaeng Manado. Rapat ini mendapatkan masukan berharga dari pembicaraan

LINGKUNGAN I KEL. TERNATE TANJUNG

Warga dihimbau waspada bencana

RELASI

itCenter peduli bencana MENJELANG awal Februari 2013, santer terdengar berita-berita bencana menimpa Kota Manado dan sekitarnya. Intensitas hujan dan angin kencang yang hampir setiap hari menerjang membuat masyarakat wajib waspada akan setiap potensi bencana yang muncul. Baca: itCenter ( Halaman 4 )

WAWALI Manado Harley Mangindaan memimpin rapat Kaeng Manado di Kantor BI Sulut.(foto: tonny/sk)

PARIWISATA

TKI asal Manado wajib Disparbud jamin ranperda sertakan izin orang tua kepariwisataan pro rakyat

JAGARON

Baca: Warga ( Halaman 4 )

Baca: Kaeng ( Halaman 4 )

TENAGA KERJA

Baca: Dukung ( Halaman 4 )

WILAYAH Lingkungan I Kelurahan Ternate Tanjung yang tepat berada di pinggiran bantaran Daerah Aliran Sungai (DAS) Tondano, sangat rawan ditimpa bencana banjir akibat luapan air sungai. UnRAMIAN Hasan. tuk itu, kepala lingkugan yang ada di wilayah tersebut terus menghimbaukan kepada warga yang ada di wilayahnya agar terus waspada dengan masalah tersebut.

yang melibatkan Kepala Kantor BI Sulut Ir Suhaedi MPA, Direktur Pemasaran Bank Sulut Novi Kaligis serta pelaku usaha UMKM “Bahagia” Christ Longdong, Kadis Perindag Manado, Drs Fanny Sirang dan Kadis Koperasi dan UMKM Manado, Drs Panosor Pardede.

KAWASAN Kalimas terlihat seperti sungai yang sudah kering dan berlumpur.

Indonesia (PJTKI) yang aktif. “Memang sengaja terapkan selektivitas pengiriman TKI untuk cegah tindak pidana perdagangan manusia. Calon TKI asal kota Manado wajib sertakan surat izin orang tua untuk yang belum berkeluarga dan surat izin suami atau istri untuk yang sudah berkeluarga. Baca: TKI ( Halaman 4 )

PENETAPAN DAPIL

PANTAUAN

Kawasan Kalimas belum tertata dengan baik Manado—Kawasan Kalimas yang berada berdekatan dengan dermaga menuju ke Pulau Bunaken, sampai saat terlihat belum tertata dengan baik. Sesuai dengan pantaun harian ini, Rabu (30/1) kemarin, kawasan tersebut terlihat seperti sungai yang sudah kering dan berlumpur. Padahal, banyak aktifitas warga dan wisatawan mancanegara yang menggunakan wilayah tersebut untuk menuju lokasi

Manado—Kendati ditegaskan Kadisnaker Manado, Atto Bulo SH, Rabu (30/1) kemarin, belum ada kasus human trafficking dan perdagangan anak di bawah umur berkedok pengiriman Tenaga Kerja Indonesia (TKI) asal Manado, namun untuk mengantisipasi hal tersebut, pihaknya telah mengeluarkan aturan yang ketat dan telah disebarkan kepada penyalur jasa tenaga kerja

pariwisata kepulauan. “Tempat kawasan ini di tahun 2012 yang lalu memang ada pengerjaan perbaikan, dan saat ini sudah terhenti dan tak terlihat lagi aktifitas pengerjaanya. Sangat disayangkan, pemandangan wisatawan yang kurang bagus di tempat ini terus terlihat. Padahal Manado adalah kota pariwisata,” ujar Herman seorang pedagang baju di kawasan tersebut. Baca: Kawasan ( Halaman 4 )

Manado—Jika tidak aral melintang, dalam waktu dekat ini, jaminan wisatawan serta pelaku usaha yang bersentuhan dengan dunia pariwisata akan ada payung hukum melalui Peraturan Daerah (Perda). Pasalnya, ranperda penyelenggaraan kepariwisataan kota Manado akan ditetapkan sebagai perda melalui rapat paripurna Dekot

Manado. Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Manado, Peter Assa, Rabu (30/1) kemarin menyatakan, ranperda tersebut yang diharapkan dapat ditetapkan menjadi perda, jelas sangat berpihak pada masyarakat Manado, wisatawan dan pelaku usaha. Baca: Disparbud ( Halaman 4 )

POLITIK

PG belum membuka Golkar belum terima pendaftaran Bacaleg pengunduran diri Roring

DANNY Sondakh.

Manado—Belum adanya kejelasan tahapan Pemilihan Umum (Pemi-

lu) khusus untuk Manado, membuat Partai Golkar (PG) belum membuka pendaftaran bakal calon legislatif (Bacaleg) untuk Manado saat ini. Pasalnya, belum adanya kepastian mengenai pembagian wilayah daerah pemilihan yang rencananya akan kembali dirubah, membuat PG enggan untuk cepat-cepat melakukan pembukaan pendaftaran. Baca: PG ( Halaman 4 )

Manado—Surat pengunduran diri dari Anggota Fraksi Golkar Dekot Manado yakni Deasy Roring, hingga kini belum sampai di tangan pengurus DPD II Golkar Manado.

Ketua DPD II Partai Golkar Manado Danny Sondakh sendiri membantah bawah salah satu kader terbaiknya itu telah mengundurkan diri. Baca: Golkar ( Halaman 4 )

Mas Widodo, penjual bakso

Berjuang untuk sekolahkan anak

Sudah puluhan tahun dirinya terus melakukan dan menikmati pekerjaan itu demi menghidupi keluarga tercinta dan untuk masa depan anaknya. Bahkan, bekerja sebagai penjual bakso harus dilakukannya demi kesejahteraan keluarganya.

MAS Widodo, penjual bakso.

MAS Widodo biasa disapa oleh pelanggan bagi pria berdarah Jawa ini yang tinggal di daerah Kelurahan Bumi Beringin, saat sementara menjalani pekerjaanya sebagai penjual bakso. Dengan sendirian Widodo melakukan pekerjaanya itu tanpa mengenal lelah demi

untuk menghidupi keluarga dan menyekolahkan anak. Dengan menjual bakso dengan seharga Rp8.000 perporsi, hasil pun terus didapatinya dengan cara yang halal. Baca: Berjuang ( Halaman 4 )


KAMIS 31 JANUARI 2013 Berjuang ... dari Halaman 3 “Penghasilan setiap hari memang tidak menentu dimana kadang kalau hujan deras mengguyur seharian, jualan yang saya jual kurang pembelinya. Hasil yang saya dapatkan dalam sehari berjualan yaitu sebanyak Rp100 ribu danl itulah yang saya gunakan untuk keperluan keluarga serta untuk biaya sekolah anak setiap hari,” ungkap Widodo kepada Swara Kita. Dengan terus berjuang mencari penghasilan dan kehidupan di tanah orang, dirinya mempunyai harapan besar agar usaha yang di lakukanya itu bisa terus berjalan dengan lancar dan terus mendapatkan berkat, kesehatan serta kekuatan dari Tuhan, demi untuk kelangsungan hidup dirinya dan keluarga tercinta.(beer)

Dukung ... dari Halaman 3 Lanjut Runtupalit, jika warga yang ada di kelurahannya yang belum memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK) Manado, dihimbaunya agar bisa mengurus secepatnya di kantor kelurahan. “Ketentuan dari program kesehatan gratis UC ini memang harus memiliki KTP dan KK Kota Manado. Bagi warga yang belum memiliki ketentuan tersebut, itu tidak akan dilayani dan batas waktu untuk warga yang akan berobat mengunakan surat keterangan sementara hanya sampai hari ini.” kunci Runtupalit.(beer)

Warga ... dari Halaman 3 “Setiap melihat air sungai sudah mulai naik, saya terus menghimbau warga yang ada di wilayah ini agar dapat mengungsi ke tempat yang aman untuk menghindari hal-hal yang tidak dinginkan,” ujar Kepala Lingkungan I Ramian Hasan, kepada Swara Kita. Lanjut dikatakan Hasan, selain itu dirinya terus menghimbau agar tetap waspada terhadap penyakit demam berdarah. Pasalnya, penyakit ini akan timbul disaat musim penghujan seperti sekarang ini. “Beberapa hari yang lalu, air sungai sempat meluap dan masyarakat terus diminta tetap waspada penyakit DBD. Memang sisa-sisa genagan air masih terlihat di berbagai tempat dan disitu awal mula penyakit tersebut berkembang. Untuk itu warga terus diminta agar dapat menguras sisa-sisa genangan air yang ada untuk mengindari penyakit DBD,” tutupnya.(beer)

itCenter ... dari Halaman 3 Desa Matani, Sarani, Ranowangko, Tanawangko Kecamatan Tombariri adalah salah satu daerah yang terkena dampak banjir cukup besar. Beberapa rumah bahkan sempat turut hanyut terbawa derasnya arus banjir pada hari Minggu, 24 Januari yang lalu. Memaksa sebagian besar warga Tombariri untuk mengunsi ke tempat yang lebih aman. Robert L Pangemanan salah satu warga Tombariri menyatakan, “terakhir banjir besar begini pada tahun 2011 lalu” Team itCenter yang diwakili Jane Laluyan dan Charles Leihitu pun prihatin melihat keadaan rumah para korban. Bersama rombongan ia pun menyerahkan bantuan yang disaksikan langsung oleh Danramil, Kapten Suwardi. Harapannya hal itu bisa sedikit meringankan beban korban longsor. “Kami dari itCenter berkordinasi langsung dengan TNI agar bantuan yang kami serahkan dapat langsung diserahkan kepada korban yang memang membutuhkan, sehingga tepat sasaran dan dapat bermanfaat bagi korban bencana ini” ujar Jane Laluyan perwakilan dari itCenter.(*)

POLITIK

Sekwan segera tindaklanjuti surat PAW Conny Rumondor Manado—Sekretaris Dekot Manado, Drs Didi J Salendu mengatakan jika surat Pergant i a n A n t a r Wa k t u (PAW) yang diajukan Partai Gerindra Manado terhadap Conny Rumondor (CR) sudah masuk ke mejanya. Salendu menyebutkan surat tersebut telah

teregister di Bagian Umum Sekretariat Dekot Manado dan akan dijalankan sesuai dengan mekanisme yang berlaku. “Saya sudah tanya ke Bagian Umum dan sudah diiyakan jika surat tersebut sudah masuk dan telah di registrasi,” ujar

Salendu. Salendu mengatakan, semua surat yang masuk di sekretariat Dekot Manado tetap akan diproses termasuk surat PAW CR, karena secara administratif tidak boleh ada surat yang dibiarkan. “Pokoknya kita proses sesuai mekanisme dan

aturan,” kata Salendu kembali. S e k e d a r diinformasikan, Ketua DPC Partai Gerindra Manado Mauddy Manoppo mengatakan bahwa dirinya telah memasukan surat PAW CR ke pihak Sekretariat Dekot Manado, akhir pekan kemarin.(dede)

menyiapkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang akan diberdayakan yakni warga yang tidak memiliki pekerjaan, serta koperasikoperasi yang aktif. “Dari sudut pandang Pemkot Manado, suksesnya suatu usaha saat kita memanfaatkan SDM dari warga kita sendiri.

Proses pembuatan Kaeng Manado dari awal memulai produksi harus diupayakan dilaksanakan di Manado sehingga warga kota ini memiliki rasa kebanggaan yang tinggi atas Kaeng Manado yang merupakan identitas jati diri Kota Manado. Selain itu juga, dapat memberikan dampak

menurut Bulo, yang dikirim sesuai dengan rekomendasi adalah mereka yang telah memilki keterampilan sesuai dengan permintaan. “Tenaga perawat yang akan diberikan rekomendasi dengan tujuan negara Hongkong dan Taiwan,” katanya.

Namun diakui Bulo, kerap ada permintaan TKI untuk tenaga medis tidak bisa dipenuhi karena kualitas SDM di Manado sedikit. Untuk diketahui di kota Manado sendiri, PJTKI yang masih aktif hanya sekitar 7.(teem)

diupayakan ranperda ini agar semua yang berhubungan dengan pariwisata dan kebudayaan ada payung hukum yang jelas. Pelaku usaha pun harus santun dalam usaha karena ini dijamin dalam ranperda, agar dalam pengembangan pariwisata di Manado dapat dipercepat,” tandas Assa. Hingga berita ini diturunkan, Dekot Manado tengah menggelar paripurna termasuk membahas 7 ranperda antara lain,

ranperda pengelolaan air tanah, ranperda penyertaan modal kepada perusahaan daerah pasar, ranperda tentang tata letak penempatan tower siaran dan komunikasi, ranperda pengelolaan perparkiran, ranperda penyelenggaraan pendidikan di kota Manado dan ranperda modal Pemkot Manado kepada perusahaan daerah bank daerah serta ranperda penyelenggaraan kepariwisataan kota Manado.(teem)

maupun para kader yang ada di tubuh partai berlambang pohon beringin ini. “Kita ini punya mekanisme yang jelas. Kalau memang Deasy ternyata ingin pindah, ya dia harus menyatakan keluar.

Kalaupun dia sembunyisembunyi, kita harus punya bukti untuk mengeluarkan surat peringatan maupun surat pemecatan. Jadi mekanismenya itu ada dan harus ditaati,” katanya. Seperti diketahui, Deasy

CONNY Rumondor.

Kaeng ... dari Halaman 3 Pihak BI Sulut dan Bank Sulut menyatakan siap menyanggupi mendatangkan tenaga pelatihan pembuatan Kaeng Manado dari Bogor atau Cirebon. “Bank Indonesia sebagai partner perkembangan Kaeng Manado akan mendatangkan tenaga pelatihan,” terang Suhaedi.

“Kami juga Bank Sulut bersama-sama dengan Bank Indonesia akan mendatangkan tenaga dan tinggal bagaimana pembagian tugasnya serta berapa tenaga yang dibutuhkan nanti,” timpal Kaligis. Gayung bersambut, Diskop Manado akan

TKI ... dari Halaman 3 Barulah kami keluarkan izin bagi mereka untuk bekerja dimana yang sesuai permintaan PJTKI,” kata mantan Sekretaris Disnaker Manado ini. Lanjutnya, bagi warga dari luar wilayah kota Manado yang mengurus izin ke luar daerah Manado, dipastikan

tidak akan diberikan. “Yang kami berikan tentunya bagi warga Manado yang akan bekerja ke luar negeri,” tambah Bulo. Rekomendasi untuk pekerja ke luar negeri yang diterbitkan Disnaker Manado paling banyak 3 orang. Karena,

Disparbud ... dari Halaman 3 “Dalam ranperda tersebut juga ikut mengakomodir jaminan bagi para wisatawan yang datang di kota Manado. Begitu juga menjamin usaha kecil hingga besar yang sifatnya pasitipatif menuju visi ekowisata,” terang Assa. Kajian mendalam pun ikut dilakukan terkait dengan membatasi usaha yang tidak sesuai kopentensi dan melihat latar belakang moral. “Contohnya, usaha yang berkedok pijat tradisional

akan melalui standar operasional prosedur agar bisa menekan penyebaran HIV/ AIDS di kota Manado,” katanya. Lantas bagaimana dengan perlindungan situs bersejarah, Assa menjelaskan, dengan mengacuh pada undang-undang cagar budaya yang melindungi situs sejarah, ranperda tersebut juga juga ikut menegaskan rambu-rambu yang perlu diikuti oleh pemerintah dan masyarakat. “Intinya

ekonomis yang tinggi. Bisa saja kita melakukan pembinaan keterampilan membuat Kaeng Manado dengan merekrut warga panti asuhan di Manado, dan anak-anak yang sudah putus sekolah,” simpul Ai sapaan akrab Mangindaan. Sementara itu, terkait dengan proses pengadaan mesin atau peralatan, Wawali menambahkan, akan merangkul pihak swasta yang tentunya akan mendapat dukungan dari

pemerintah serta bank yang ada. “Pertama persoalan lokasi telah disiapkan. Tapi kita juga harus petakan siapa dan apa yang harus dilakukan dalam kerjasama bersama pihak perbankan. Karena yang jelas, pasar untuk Kaeng Manado sudah jelas tapi akan lebih baik juga ada unit kerja yang bertanggungjawab soal pendampingan para tenaga yang masih dalam proses belajar,” tandas Wawali.(teem)

Kawasan ... dari Halaman 3 Lanjutnya, hal ini tentunya sangat diharapkan kepada pemerintah kota agar dapat melanjutkan perbaikan tempat ini supaya wisatawa disini bisa lebih

nyaman. “Setidaknya perbaikan jalan di tempat ini di dahului agar wisatawan yang datang di tempat ini bisa nyaman,” tutup Herman.(beer)

PG ... dari Halaman 3 “Jangan sampai justru kita malah kelimpungan karena hingga kini KPU tidak jelas tahapannya. Selain itu, kebingungan mengenai permasalahan daerah pemilihan juga menjadi salah satu faktor yang menentukan,” kata Ketua DPD II PG Manado, Danny Sondakh. Sondakh meenjelaskan, PG Manado akan menunggu kepastian mengenai

pembagian daerah pemilihan agar orang-orang yang ditempatkan di daerah pemilihan tersebut benar-benar akan membawa partai berlambang Pohon Beringin itu meraup banyak suara. “Kalau pendaftarannya itu tak perlu harus lama, karena PG ini adalah partai besar dengan kader banyak serta aturan mekanisme yang kokoh,” kuncinya.(dede)

Roring masih menjabat sebagai Ketua PAC Tuminting sekaligus anggota Dekot Manado dari Partai Golkar, namun dalam beberapa kesempatan dirinya mengaku akan pindah ke partai Demokrat. Bahkan di

status Blackbarry Masengger (BBM) maupun gaya berpakaiannya, Deasy memang menunjukan niatan dirinya pindah ke Demokrat lewat simbolsimbol angka 7 nomor partai saat ini.(dede)

Golkar ... dari Halaman 3 Sebab hingga saat ini belum ada surat resmi dari Roring terkait dengan mundurnya dia dari Partai Golkar. “Hingga saat ini tidak ada pengajuan dari Deasy dimana ingin mundur dari Partai Golkar

dan berlabuh ke partai lain. Jadi saya anggap belum ada kepastian,” tegas Deson. Deson menyebutkan jika Partai Golkar adalah partai besar yang mempunyai mekanisme yang jelas terkait dengan pengkaderan

CV AIR SEJUK MANADO

MAINTENANCE-AIR CONDITIONER-SPARE PART-INSTALATION Type

Service

AC SPLIT RP25.000 AC WINDOW RP50.000 AC STANDING FLOOR RP50.000 AC CEILING RP45.000 AC CENTRAL NEGO KULKAS RP50.000 FREEZER RP50.000 MESIN CUCI RP50.000 DISPENSER RP50.000

Tambah Freon RP75.000/PK RP75.000/PK RP75.000/PK RP45.000/PK NEGO RP660.000/PK RP660.000/PK NEGO NEGO

DISEWAKAN AC FLOOR STANDING/GENSET

- Service langsung di tempat - Melayani bongkar pasang AC - Melayani panggilan luar kota - BERGARANSI - Ditangani oleh Tenaga Profesional Teknisi kami datang ke tempat anda untuk cek GRATIS

Hub: (0431) 3630234/9140332—085299811566 Jl AA Maramis Paniki Bawah No 12 Manado


KAMIS 31 JANUARI 2013

RON-CRIME

Mantan Asisten II Talaud kembali disidang DRS HM MM alias Mandiri, yang adalah mantan Asisten II Setdakab Talaud, kembali harus menjalani persidangan di Pengadilan Tipikor Manado, Rabu (30/ 01) kemarin. Mandiri jadi terdakwa dalam kasus korupsi dana bantuan bencana alam sebesar Rp8,5 miliar. Yang bersangkutan sebelumnya sudah menjalani persidangan kasus ini sejak tahun 2010 silam. Namun karena menderita stroke, persidangan dihentikan. Dalam sidang yang dipimpin Ketua Majelis Hakim Armindo Pardede SH MAP, dan anggota Verralinda Lihawa SH MH, serta Novrry Oroh SH, terdakwa yang didampingi penasehat hukumnya dikonfrontir dengan dua orang ahli dari Unsrat Manado, yakni Ir Oscar Kaseke dan Ir Roni Pandaleke, yang dihadirkan Jaksa Penuntut Umum (JPU) Rolly Manampiring SH. Menurut ahli, selain pengerjaan proyek yang tidak sesuai spesifikasi, secara mekanisme proses pelelangan hingga pengawasan pekerjaan tidak dilakukan dengan baik. Sehingga, hal itulah yang belakangan menimbulkan kerugian negara. Menanggapi keterangan ahli, terdakwa melalui penasehat hukumnya mengakui sebagian. Dikatakan, sejak awal terdakwa sebenarnya berniat menolak pengangkatan dirinya sebagai pejabat pembuat komitmen (PPK) dalam proyek penanggulangan bencana yang terjadi tahun 2008 di Talaud. Hanya saja, karena diperintahkan langsung oleh bupati kala itu, dr Elly Engelbert Lasut, maka Mandiri tak bisa mengelak. Alhasil sebagai PPK, Mandiri mengakui dirinya tak bisa menjalankan fungsi pengawasan atas pelaksanaan proyek dengan baik. Apalagi, sejak saat itu dirinya sudah menderita gangguan kesehatan. Dalam dakwaan JPU sebelumnya, perbuatan korupsi terdakwa disebutkan dilakukan secara bersama-sama dengan Handry Palar, Abson Maengga, Oscar Lindo, Wenny Palit, Djekmon Amisi, Totje Tagulihi, Kasenangan Lena, Corry Tumimbang, Donald Palar, Marietje Oleng Dirks, serta Wilson Tine. Perbuatan tersebut dilakukan terdakwa sejak 21 Juli 2008 hingga Desember 2009, dan menyebabkan kerugian keuangan negara sebesar Rp 2.415.231.649. Untuk mempertanggungjawabkan perbuatan itu, terdakwa dijerat JPU dengan Pasal 2 Ayat (1) jo Pasal 18 UU Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi, sebagaimana telah diubah dan ditambah dengan UU Nomor 20 Tahun 2001 tentang Perubahan Atas UU Nomor 31 Tahun 1999 jo Pasal 55 Ayat (1) ke-1 KUHP.(vees)

Terdakwa mengaku menyesal setubuhi putri kandung sendiri DI hadapan Majelis Hakim Efran Basuning SH MHum dkk, CADT alias Conderaad mengaku menyesal telah mencabuli putri kandungnya sendiri, dan meminta maaf dalam persidangan. “Saya akui bersalah telah menyetubuhi anak saya sendiri, saya menyesal dan kiranya ada keringanan hukuman dari hakim atas pemberiaan vonis nantinya,” kata Coendraad dalam sidang di Pengadilan Negeri Manado, Rabu (30/01) kemarin. Jaksa Penuntut Umum (JPU) Norry Pateh SH, langsung mengajukan duplik lisan yang menyatakan bertetap pada tuntutan pidana 14 tahun penjara. “Kami bertetap pada tuntutan, karena perbuatan terdakwa melanggar Pasal 81 Ayat (1) Undang-undang RI No 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak jo Pasal 64 ayat (1) KUHP,” tukas JPU.(vees)

Keterlibatan Walikota & Kadis PU diteliti Kejati Terkait dugaan Tipikor proyek penanggulangan bencana Tahun Anggaran 2010 Kota Tomohon Manado—Setelah menetapkan empat orang tersangka, tim Penyidik Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulut hingga saat itu masih terus mengembangkan dugaan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) yang terjadi di Kota Tomohon. Sekedar diinformasikan, empat tersangka yang sebelumnya ditetapkan adalah HR, PM, JM, dan JP. Keempatnya terkait atas dugaan Tipikor proyek Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Tomohon yang bersumber dari APBN Tahun Anggaran (TA) 2010 pada dana bantuan social berpola hibah untuk kegiatan rehabilitasi dan rekonstruksi Badan Nasional Penanggulangan Bencana. Sementara itu, dalam pengembangan penyidikan dugaan Tipikor ini sendiri, tim penyidik disinyalir masih meneliti akan keterlibatan dua petinggi di lingkup Pemkot Tomohon. Kedua orang tersebut adalah Walikota Kota Tomohon dan Kepala Dinas Pekerja-

an Umum (Kadis PU) Kota Tomohon. Diketahui, Walikota sendiri merupakan Kuasa Pengguna Anggaran sementara Kadis PU adalah Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dalam proyek ini. Hal ini juga dibenarkan oleh Wakil Kepala Kejati Sulut, M Anwar, yang di dampingi Asisten Tindak Pidana Khusus (Asspidsus) Susilo Diono SH MH, Kasie DIK Pidsus, Oikurnia Zega SH dan Kasie Penkum dan Humas, Steven Kamea SH, saat menggelar jumpa pers baru-baru ini. “Memang keterlibatan Kuasa Pengguna Anggaran dan Pejabat Pembuat Komitmen masih akan diteliti oleh penyidik. Ini nantinya akan berkembang, karena mereka itu yang turut bertanggungjawab atas kekurangan volume pekerjaan dalam proyek tersebut. Selain itu, Penanggungjawab Operasional Kegiatan juga akan diteliti penyidik,” kata Wakajati Sulut, M Anwar, di ruang kerjanya.

Seperti pemberitaan sebelumnya, diduga pekerjaan proyek Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kota Tomohon yang bersumber dari APBN TA 2010, tidak sesuai spesifikasi teknis. Seperti pekerjaan fisik lebar, panjang dan tinggi pasangan batu tidak memenuhi volume dalam kontrak. Juga pekerjaan plesteran dan siaran tidak memenuhi volume dalam kontrak. Menurut Wakajati, kekurangan volume tersebut terdapat pada pekerjaan rehabilitasi/normalisasi jaringan irigasi 5 DI yaitu DI Ranowangko, DI Sarulutu, DI aer Dingin, DI Aga dan DI Kakaskasen. Di mana sebagai pelaksana adalah PT Pacifik Nusa Indah berdasar kontrak No: 003/PPK/K/BPBDKT/II-2011 tanggal 10 Februari 2011, dengan nilai kontrak Rp2.050.090.000, sebagai pelaksana adalah kontraktor berinisial HR. Kegiatan pekerjaan/rehabilitasi Saluran Pembuang Barat (Kayawu) pelaksana CV Karya Mitra Utama berdasar kontrak No: 005/ PPK/K/BPBD-KT/II-2011 tanggal 10 Februari 2011 dengan nilai kontrak Rp702.820.000, sebagai pelaksana adalah tersangka berinisial PM. Kegiatan pekerjaan rehabilitasi saluran drainase

Eman penuhi undangan penyidik

M Anwar.

perkotaan Kakaskasen Okoy Wailan berdasarkan kontak No: 006/PPK/K/ BPBD-KT/II-2011 tanggal 10 Februari 2011, nilai kontrak Rp959.700.000, sebagai pelaksana adalah tersangka JM. Yang terakhir adalah proyek kegiatan rehabilitasi saluran Pembuang Utara Kinilow, sebagai pelaksana CV Karya Nikita berdasar kontrak No: 004/PPK/K/ BPBD-KT/II-2011 tanggal 10 Februari 2011, nilai kontrak Rp612.410.000, sebagai pelaksana aalah tersangka berinisial JP. Keempat tersangka diduga melanggar Peraturan Pemerintah RI No 29 Tahun 2000, Peraturan Presiden No 54 Tahun 2010 dan Peraturan Pemerintah No 52 Tahun 2005.(vees)

APBD-GATE MINSEL

Februari, tersangka segera ditetapkan?

Gembong pembobol rumah diringkus Polisi KERJA keras aparat Kepolisian mengungkap pelaku pencurian di daerah ini, terus membuahkan hasil. Terbukti, Tim Khusus (Timsus) Polda Sulut, kembali berhasil meringkus residifis pencurian alat elektronik (Curanik) dan uang, lelaki FK alias Kabaikan (35), warga yang berdomisili di Kelurahan Teling Atas, Lingkungan V. Pelaku dibekuk Polisi setelah sebelumnya bersembunyi selama 3 bulan di Kabupaten Sangihe. Pasalnya, pelaku telah menjadi Target Operasi (TO), karena berulang kali melakukan aksinya di sejumlah wilayah antara lain Minut, Bolmong dan Manado. Informasi yang dirangkum menyebutkan, pelaku rupanya telah beraksi sejak tahun 2007 silam. Menariknya, aksinya itu hanya dilakukan tersangka sendirian. Bahkan sempat beberapa kali masuk penjara, karena melakukan kasus yang sama serta aksi penganiayaan. Sementara itu TKP terakhir dilakukan di wilayah Minut Oktober 2012. Usai melakukan aksinya, ia langsung kabur dan ‘bersantai’ ke pulau Sanger. Merasa aman, ia pun kembali ke Manado. Sayangnya, Polisi akhirnya mendapat informasi jika sang pelaku sudah berada di rumahnya, Selasa (29/1). Mengetahui keberadaan pelaku, sontak saja Polisi langsung bergerak. Sekitar pukul 22.15 Wita, penangkapan ini dipimpin langsung Iptu Marwan Gembong. Sebelum ditangkap, Polisi rupanya sementara melakukan pengembangan kasus lainnya. Meski demikian, petugas langsung memburu tempat persembunyian pelaku. Benar saja, pelaku yang diketahui salah satu gembong pembobolan rumah itu, akhirnya tertangkap di rumah kosnya yang terletak di kawasan lembah tepatnya di bawah STIE Budi Utomo, jalan 20 Mei, Teling Atas. Menariknya, pelaku diringkus Polisi saat sedang asyik bercinta bersama seorang perempuan di dalam kamar kosnya. Berhasil menemukan pelaku, petugas kemudian mencari barang bukti (babuk) yang dicuri di sejumlah tempat. Beberapa babuk yang disimpan pelaku diantaranya Televisi Viera 52 inci, 2 unit komputer serta 2 unit telepon genggam. Sayangnya, babuk lainnya tidak ditemukan lagi, karena pelaku telah menjualnya ke beberapa tempat, sementara uang hasil jualan dipakai untuk bersenang-senang. Selanjutnya, tersangka bersama babuk digiring ke Mapolda Sulut, dan sementara diproses Subdit Jatanras. Kapolda Sulut Brigjen Pol Drs Dicky D Atotoy, melalui Kabid Humas AKBP Denny Adare STh, ketika dikonfirmasi membenarkan adanya penangkapan tersebut. “Tersangkanya sudah kami amankan, dan tim yang disiapkan masih melakukan perburuan pelaku lainnya,” tegas Adare.(erel)

KASUS YOUTH CENTER

PIHAK Kejaksaan Tinggi Sulut terus ‘berbenah’ dalam penanganan sejumlah kasus Tindak Pidana Korupsi yang saat ini masih ditangani penyidik.(foto: dok/sk)

Manado—Pengusutan dugaan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) pada anggaran Pos Sekretariat Daerah Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan (Pemkab Minsel) Tahun Anggaran (TA) 2006-2007, masih terus dikembangkan tim penyidik Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulut. Bahkan, dipastikan tersangka dalam dugaan kasus berbandrol Rp12.001.182.000 miliar tersebut, dalam waktu dekat ini akan segera ditetapkan oleh tim penyidik. Hal itupun diungkapkan Wakil Kepala Kejaksaan tinggi (Wakajati) Sulut, Mohamad Anwar SH, saat dite-

mui wartawan baru-baru ini. “Jika tak ada aral melintang, dalam bulan depan (Februari, red) tersangka dalam dugaan kasus ini akan segera ditetapkan,” tukas Wakajati. Meski demikian, lanjut Wakajati, dalam menentukan tersangka tersebut, Kejati Sulut tentunya tidak akan gegabah. “Kami tidak akan menzolimi, mengada-ngada ataupun tidak ada pesanan dalam pengusutan kasus ini,” katanya. Sekedar diinformasikan, setelah melalui tahapan Pengumpulan Data, Bukti dan Keterangan (Pulbaket) serta tahapan Penyelidikan (LID), akhirnya dugaan

Tipikor di Minsel ini dinaikkan ke tahap DIK pada Senin (22/1) lalu. Dari pengusutan awal tim penyidik, ditemukan bahwa dalam APBD Minsel total jumlah anggaran di Sekretariat Daerah Pemkab Minsel tahun 2006 sebelum perubahan sebesar Rp82.200.005.500. dan ada penambahan sebesar Rp5. 038.588.591, dengan total anggaran belanja setelah revisi sebesar Rp87.238.594. 091. Sementara TA 2007 sebelum perubahan sebesar Rp142.575.512.189. dan terjadi pengurangan anggaran sebesar Rp3.290.556.742, dengan total anggaran be-

lanja setelah revisi sebesar Rp139.284.955.447. Dari hasil penyelidikan, di TA 2006 hingga 2007 tersebut, terdapat pengelolaan anggaran APBD Minsel yang tidak sesuai dengan ketentuan mekanisme realisasi dan pertanggungjawaban anggaran yang tidak sesuai peruntukkannya. Yakni diduga digunakan untuk kepentingan pribadi pihakpihak tertentu yaitu diserahkan baik secara tunai maupun transfer. Penggunaan anggaran tersebut bertentangan dengan Undang-undang No 32 Tahun 2004 tentang pemerintahan Daerah, Pasal 156 ayat (1), Pasal 192 ayat (4). Juga melanggar PP No 58 Tahun 2005 tentang Pengelolaan Keuangan Daerah, Pasal 61 ayat (1) dan Pasal 86 ayat (2). Selain itu, melanggar Permendagri No 13 tahun 2006 tentang Pedoman Pengelolaan Keuangan Daerah Pasal 14 ayat (3), Pasal 132 ayat (1) dan Pasal 184 ayat (2). Selain itu, Kemendagri No 29 tahun 2002 tentang Pedoman P e n g u r u s a n , Pertanggungjawaban dan Pengawasan Keuangan dan Belanja Daerah, Pelaksanaan Tata Usaha Keuangan Daerah dan Penyusunan Perhitungan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah, Pasal 42, Pasal 49 ayat (5) dan Pasal 50.(vees)

LAMA MENGENDAP

Kejati bakal teliti kembali dugaan kasus KPU Sulut? Manado—Dugaan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulut dipastikan akan diteliti kembali oleh tim penyidik Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulut. Hal ini diungkapkan langsung Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi (Wakajati) Sulut, Muhammad Anwar SH, ketika ditemui sejumah wartawan di

ruang kerjanya baru-baru ini. “Terima kasih sudah mengingatkan kami akan dugaan kasus ini, dalam nanti soal dugaan klasus KPUD Sulut ini akan diteliti dan saya pelajari dulu. Yang pasti, namanya kasus korupsi tidak akan kami diamkan. Itu sudah pasti akan diseriusi secepat mungkin,” tandas Waka-

jati. Pernyataan orang nomor dua di Kejati Sulut ini ditantang untuk dapat dibuktikan. Pasalnya, beberapa pimpinan Kejati Sulut sebelumnya, dinilai tak mampu mengendus ‘kesaktian’ dua orang tersangka yang sudah ditetapkan pada tahun 2006 silam. “Kan dalam kasus ini

sudah ada dua orang tersangka, tapi sampai sekarang keterlibatan keduanya tak pernah ditindaklanjuti oleh Kejaksaan, ada apa ini,” tanya Humas Laskar Anti Korupsi (LAKI) Sulut, Stenly Towoliu, Rabu (30/ 1) kemarin. Apalagi tambah Towoliu, hasil pemeriksaan BPK RI atas pertanggung-jawaban Pilkada langsung KPUD Sulut tahun 2005 telah terjadi penyimpangan dana. “Kan sudah jelas telah terjadi penyimpangan, tapi kenapa sampai saat ini belum juga diusut tuntas,” tandas Towoliu.(vees)

Manado—Pengusutan dugaan penyimpangan pembangunan gedung Gelanggang Pemuda (Youth Center) Manado, hingga kini intensif dilakukan penyidik Subdit Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Polda Sulut. Setelah sebelumnya Kadis Pekerjaan Umum (PU) Manado, Ferry Siwi, dipanggil penyidik, kini Rabu (30/1) kemarin, giliran Legislator Manado Ronny Eman, menjalani pemeriksaan. M e n a r i k n y a , kedatangan Ronny ke Polda merupakan undangan penyidik kedua kalinya, setelah pertama belum dipenuhi alias mangkir. Dari pantauan wartawan, wakil rakyat ini tiba di Mapolda Sulut kemarin sore, sekitar pukul 15.30 Wita. Ronny yang mengenakan setelan pakaian safari itu, langsung memasuki ruangan Subdit I Tipikor untuk menjalani pemeriksaan. Selama dua jam berada di ruangan, wakil rakyat itu keluar dan menuju kantin di halaman Polda Sulut. Ketika dicegat wartawan untuk dimintai keterangannya, ia mengatakan jika kedatangannya hanya untuk memberikan klarifikasi saja. “Dari mana ini (wartawan, red). Oh kalian wartawan. Saya keluar sebentar untuk merokok. Ini bukan panggilan tapi hanya undangan klarifikasi saja ke penyidik. Kalau tidak berbuat, kenapa harus takut,” ujar Eman, di halaman parkir Mapolda Sulut. Meski demikian, Ony sapaan akrab sang legislator itu, menyediakan waktu untuk memberikan p e n j e l a s a n . Diungkapkannya, ia diberikan undangan klarifikasi dari penyidik sejak dua pekan lalu. Hanya saja menurutnya, ia belum memenuhi undangan karena sedang menjalankan tugas. Di sisi lain ia menjelaskan, diberikannya klarifikasi ke penyidik karena dirinya berstatus sebagai Ketua Komite Pembangunan atas dasar Surat Keputusan (SK) penunjukkan Walikota Manado.

“Ada SK Walikota untuk penunjukkan saya sebagai Ketua Komite dan Kadis PU Manado sebagai Sekretaris. Diantara SK 70 dan SK 15, personil Komitenya setiap saat bisa diganti. Kalau Ketua, Sekretaris dan Bendahara yang diganti, mereka tidak keluar tapi masih masuk struktur Komite. SK penunjukkan yang saya terima, sekitar bulan Februari tahun lalu,” ungkapnya, sembari menambahkan bahwa Bendahara Komite di bagian Keuangan Pemkot Manado sempat datang ke Mapolda Sulut, namun tidak dimintai keterangan penyidik. Lebih lanjut dijelaskannya, proyek pembangunan Gedung Youth center tersebut, memakan anggaran kurang lebih Rp9 miliar. Gedung yang diperuntukkan untuk Pementasan Seni Budaya dan Olahraga itu, berdiri di atas lahan 16 persen, di kawasan Mega Mas Manado. Lahan tersebut dipersiapkan pihak Pemkot Manado, dan tinggal dikerjakan selama 6 bulan atau 180 hari. Hanya saja menurutnya, proses pengerjaan yang dilaksanakan ditemukan beberapa kendala sehingga perampungan fisik sedikit terlewati. “Keterlambatan pengerjaan pasti dikenakan biaya juga. Memang waktu yang diberikan 180 hari. Tapi dalam proses ini, ada hambatan yang ditemui. Dan yentu ada pertimbangan tertentu sampai bangunan selesai. Seperti harus menyelesaikan beberapa kesepakatan dengan pihak kawasan Mega Mas atau pihak pengembang. Gedung ini sangat besar karena berdiri dua lantai, hampir sama dengan gedung MCC. Kalau sudah diresmikan, pihak Pemkot yang nantinya akan menentukan dinas mana yanag akan mengelola,” jelasnya, sambil kembali masuk ke ruangan penyidik, sekitar pukul 18.00 Wita. Terkait hal ini, Kapolda Sulut Brigjen Pol Drs Dicky D Atotoy, melalui Kabid Humas AKBP Denny Adare STh, membenarkan klarifikasi terhadap Kadis PU Manado tersebut. “Benar ada klarifikasi terkait penyelidikan dugaan penyimpangan Youth Center,” pungkasnya.(erel)


KAMIS 31 JANUARI 2013

PASCABENCANA

Pemkab siap bangun rumah yang hilang SEBANYAK 4 rumah papan yang berada di desa Sarani Matani Kecamata Tombariri yang terbawa arus sungai Paniki pada Minggu (25/1) lalu, ternyata akan bantuan dari pemerintah selain bahan makanan yang diberikan, tetapi rencana pembangunan rumah layak huni yang sederhana akan dipikirkan untuk dibangun kembali. “Yah memang perlu ada perhatian untuk mayarakat yang rumahnya hilang diterpa banjir bandang, dan memang terdata mereka yang hilang rumah tersebut tentunya akan mendapatkan bantuan namun mereka yang menerima adalah yang benar-benar susah. Karena sudah ada jalur untuk bisa membangun mereka,” ujar Kadis Dinsos Minahasa Hans Mokat SE kepada Swara Kita Rabu (30/1) kemarin seraya mengatakan kalau dalam posisi ini memang harus lebih banyak diperhatikan lagi supaya ini benar-benar ada kepedulian dan perhatian dari pemerintah. Sementara itu menurut Kepala Desa Sarani Matani Andreas Imbang bahwa bantuan yang diberikan pemerintah diharapkan tidak disalahgunakan atau memberikan keterangan yang palsu. Selain itu juga dari pemerintah desa sangat memberikan apresiasi besar kepada masyarakat yang sampai dengan saat ini masih tetap berkomunikasi. “Kita memberikan apresiasi kerja kepada instansi yang membantu ini. Selanjutnya juga memang perlu ada pembangunan rumah darurat bagi warga yang rumahnya telah hilang terseret arus air sungai,” ujarnya sembari mengatakan tentunya untuk pembangunan rumah tersebut harus di tempat yang aman,” ujarnya.(erka)

OLAHRAGA

Persmin Mania minta JWSIvansa kembangkan Bola Kaki KOORDINATOR Persmin Mania, Kelly Korengkeng bersama dengan beberapa temantemanya mengatakan agar kiranya Bupati dan Wakil Bupati Minahasa terpilih Jantje Wowiling Sajouw dan Ivan Sarundajang untuk dapat menghidupkan kembali dunia persepakbolaan di Minahasa yang sudah 7 tahun tidak beraktifitas, pasca Persmin terdegradasi ke devisi II lalu. Tak hanya itu saja, menurutnya ciri khas seragam Persmin harus benarbenar dihidupkan kembali yakni warna Merah Hitam. “Kalau dulu sempat menjadi warna Kuning, meskipun kuning kita dari Persmin Mania tetap memakai seragam warga Merah Hitam. Sehingga kita ingin sejarah Persmin dulu tetap ada dan bangkit,” ujar Korengkeng kepada Swara Kita Rabu (30/1) kemarin. Lebih lanjut dikatakannya, untuk saat ini sarana dan prasarana seperti stadion Maesa telah dalam proses perbaikan dan ini sudah sebagai langkah baik, persmin harus ada. Tinggal pemerintah yang melahirkan sebuah prestasi lagi di Sulut dengan Bola kaki. “Kita berharap ini menjadi perhatian bersama dan apalagi Minahasa sempat membuat sejarah tentang persepakbolaan dimana di era tahun 90-an Minahasa secara keseluruhannya banyak mencetak pemainpemain muda dan berbakat. Dan kalaupun bisa, Pemkab bisa memfasilitasi dengan membuat sekolah bola kaki. Saya kira mayarakat Minahasa akan mendukungnya. (erka)

DPPKAD: Ada 4 penyakit keuangan di Tomohon Takut melangkah, pemkot gandeng BPKP soal PAD

HAROLD Lolowang.

Tomohon—Kepala Dinas Pengembangan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD)

Kota Tomohon, Ir Harold Lolowang mengakui jika sampai saat ini masih ada 4 kelemahan dalam keuangan yang membuat Kota Tomohon belum bisa mendapatkan opini yang baik dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Sulut. Lolowang menjelaskan,

keempat kelemahan itu yakni hutang, aset tidak tertata, Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang rendah serta mekanisme pembayaran piutang bagi pihak ketiga yang lambat. Dari keempat penyakit ini, oleh Pemkot Tomohon pada tahun ini lebih menitik beratkan pada 2 masalah

yakni aset dan pembayaran piutang bagi pihak ketiga. “Untuk aset, kita fokus pada barang tidak bergerak yakni lahan dimana sampai saat ini sesuai data sudah ada 212 bidang tanah dan juga pemeriksaan aset kendaraan bergerak yakni kotor dan mobil dinas. Ini perlu mengingat aset merupakan tujuan kita mendapatkan opini yang baik dari BPK,” jelasnya. Sementara itu, menyangkut PAD, dalam pencapaian sesuai target,

KEBIJAKAN

WALIKOTA Tomohon saat diterima Dirjen Penanggulangan Kemiskinan Perkotaan Kemensos untuk pembangunan rumah layak huni di Kayawu.(foto:ist)

gram Bedah Kampung ini akan dilakukan melalui kegiatan Rehabilitasi Sosial Rumah Tidak Layak Huni (RS-RTLH), Sarana Prasarana Lingkungan (Sarling), dan Kelompok Usaha Bersama (KUBE). “Program ini merupakan upaya penanggulangan kemiskinan yang terpadu dimana menyentuh akar

kemiskinan, yaitu mencakup perubahan sikap, perbaikan hubungan sosial, pemenuhan kebutuhan perumahan dan lingkungan yang layak dan sehat, serta peningkatan status ekonomi masyarakat dengan tujuan terciptanya kampung layak huni,” kata Lengkong seraya menambahkan, Kemensos menyediakan bantuan Rp10

juta tiap keluarga yang diperuntukkan bagi penyediaan material, sedangkan pengerjaan dilakukan secara swadaya gotong royong dengan melibatkan tagana, TKSK (Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan), Karang Taruna, dunia usaha dan unsur masyarakat lainnya.(gebe)

PEMERINTAHAN

BPMPKD dukung pemeriksaan lurah oleh Kejati Tomohon—Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulut mulai memeriksaan lurah yang ada di Sulut terkait dengan penyaluran beras bagi keluarga miskin (raskin) yang diduga tidak tepat sasaran. Selain raskin, lembaga hukum ini pun akan memeriksa sejumlah proyek yang masuk ke kelurahan.

ini. Sebab ini hanya mereka yang lebih tahu mana saja yang tidak melanggar aturan,” kata Lolowang. Dikatakan Lolowang, PAD ini sangat penting sehingga diharapkan bagi seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) diharapkan bisa mengoptimalkan pencapaiannya. “PAD sangat penting bagi keuangan daerah sehingga sangat diharapkan bagi SKPD bisa mengoptimalkan pencapaiannya pada tahun ini,” tambahnya.(gebe)

KRIMINAL

100 rumah di Kayamu dibedah Kemensos Tomohon—Ini merupakan kabar baik bagi warga yang berada di Kelurahan Kayawu Kecamatan Tomohon Utara. Pasalnya, sesuai hasil pertemuan Walikota Tomohon Jimmy F Eman SE Ak dengan Dirjen Penanggulangan Kemiskinan Perkotaan Kementerian Sosial RI, disetujui pembangunan bagi 100 rumah keluarga miskin lewat program bedah kampung. “Proposal Pemkot Tomohon untuk dilaksanakan program Bedah Kampung diterima oleh Kementerian Sosial, sesuai penyampaian Dirjen Penanggulangan Kemiskinan Perkotaan ketika bertemu dengan Walikota Tomohon di Kantor Kementerian Sosial pada Senin (21/1) lalu bersama dengan Kadis Sosial Pemprov Sulut, Anwar Panawar dan Kadis Dinkessos Tomohon. Direncanakan pembangunan ini akan dilaksanakan pada tanggal 6 Februari 2013 mendatang,” ujar Kabag Humas Pemkot Tomohon, Ruddie Lengkong STTP, Rabu (30/1) kemarin. Dikatakan Lengkong, Pro-

oleh Pemkot Tomohon akan berupaya bisa tercapai mengingat potensi daerah itu banyak yang belum dikembangkan untuk mendapatkan pendapatan daerah. Hanya saja, Pemkot Tomohon masih takut mengembangkan potensi yang ada sehingga harus menggandeng Badan Pemeriksa Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Sulut. “Kita memang harus bekerja sama dengan BPKP untuk gali potensi daerah yang belum dikembangkan

Adanya pemeriksaan ini, mendapat dukungan dari Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Kelurahaan/ Desa (BPMPKD) Kota Tomohon, Max Mentu. “Kami sangat mendukung pemeriksaan ini. Namun kita masih akan lihat apakah pemeriksaan ini sampai

Tomohon atau hanya khusus di Manado,” ujar Mentu, Rabu (30/1) kemarin. Mentu pun mengharapkan, kiranya lurah di Tomohon bisa berlaku adil dan jujur dalam penyaluran raskin. Sebab, raskin itu berasal dari dana APBN dan disubsidi bagi keluarga yang tidak mampu. “Beras ini bagi

keluarga tak mampu dan itu dilarang dikurangi maupun menaikkan harga jualnya,” tambah Mentu. Ketua Komisi A Dekot Tomohon, Drs Paulus Sembel pun mendukung upaya Kejati Sulut dalam pemeriksaan seluruh lurah. “Khusus untuk Tomohon, Kajari Tomohon harus lebih proaktif untuk masalah ini dan sebaga Ketua Komisi A yang menjadi mitra lembaga yudikatif termasuk pihak Kejaksaan sangat mendukung penuntasan masalah ini. Saran saya kalau sudah di-pe-riksa dan sudah ada bukti, lurah tersebut harus ditahan biar tidak ada polemik yang berkembang di masyarakat atau dijadikan konsumsi oleh partai-partai yg mau cari nama,” tandas Sembel.(gebe)

Posumah: Kematian praja IPDN harus usut tuntas Tondano — K a p o l r e s Minahasa AKBP Dra Henny Posumah MM mengatakan kalau pihaknya telah menerjunkan tim khusus untuk mengusut tuntas dugaan adanya tindak pidana berupa penganiayaan yang menewaskan praja IPDN bernama Yonoli Untajana (22), di Desa Tampusu Kecamatan Remboken pekan lalu. “Kematian praja IPDN ini akan diusut tuntas karena berkembang di tengah masyarakat bahwa diduga ada penganiayaan, serta ada kesalahan mendasar tentang pentingnya keselamatan dan keamanan dalam satu kegiatan,” ujar Posumah yang didampingi Kasubag Humas, AKP Selfie Torondek kepada Swara Kita Rabu (30/1) kemarin.

Menurut Posumah bahwa mereka para tim khusus ini telah mengembangkan kasus sehingga telah melakukan pemeriksaan terhadap para saksi-saksi diantaranya 4 praja dan 5 orang lainnya sebagai pengawas atau pengasuh kegiatan. “Sudah ada beberapa saksi yang kami lakukan dan memang agak sedikit terundur jaraknya karena para praja ada yang berdomisili di Manado. Tetapi kasus kematian praja ini akan terus dilakukan pemeriksaan hingga semua jelas dan tidak ada lagi yang disalahkan. Artinya siapa yang bertanggungjawab dalam kegiatan tersebut wajib untuk dimintai keterangan, demi proses kasus ini lebih lanjut,” ujar Posumah.(erka)

PENGANCAMAN WARTAWAN

Nasib Kindangen tergantung SHS Tondano—Masih ingat dengan kasus pengancaman wartawan yang dilakukan oleh oknum anggota Dekab Minahasa HK alias Inyo yang dilaporkan oleh seluruh wartawan Minahasa yang tergabung dalam Aliansi Wartawan Minahasa, akibat perbuatannya yang memencak-mencak wartawan di kantor KPUD Minahasa 12 Desember 2012 lalu, akhirnya dari pihak Polres Minahasa telah menyelesaikan beberapa standar pemeriksaan dan telah merampungkan pengumpulan bahan dan keterangan (pulbaket) atas kasus ini. Namun menurut Kapolres Minahasa AKBP Dra Henny Posumah menegaskan bahwa kini mereka harus meminta

surat izin kepada Gubernur Sulut Dr Sinyo Harry Sarundajang untuk dilanjut atau tidak tentang pemeriksaan ketua Badan Kehormatan Dekab Minahaa itu. “Standar prosedurnya telah kita tuntaskan, kini kami telah menyurat ke Gubernur tentang hal itu dan semuanya belum ada balasan. Kita tinggal menunggu klarifikasi atas proses hukum tersebut,” ujarnya. Sementara itu Carren Pandeiroth (wartawati POSKO) mengatakan bahwa untuk kasus ini sudah ditangani Polres dan kita serahkan sepenuhnya ke aparat. “Polres sudah tangani, kini semuanya berada di tangan Polres,” ujarnya yang diaminkan seluruh wartawan AWAM.(erka)


KAMIS 31 JANUARI 2013

BENCANA

Instansi teknis belum data kerugian AKIBAT Bencana alam banjir dan longsor yang menimpah Minsel, Minggu (27/1) lalu, rupanya menimbulkan kerugian yang cukup besar. Mulai dari tanaman padi yang siap panen di Popontolen, sekolah yang ambruk tertutup longsor, serta lokasi-lokasi lain. Namun sayangnya instansi terkait belum melakukan pendataan. Personil Komisi II Dekab Minsel Andris Rumondor ST, kepada Swara Kita mengatakan, bahwa banyak sekali kerugian akibat bencana alam yang menimpah Minsel, namun sampai saat ini belum ada instansi teknis yang turun melakukan pendataan. “Harusnya usai melakukan tanggap darurat, instansi teknis terkait segera melakukan pendataan, berapa kerugian akibat bencan alam tersebut. Dan jangan hanya menunggu di kantor saja,” tegas Rumondor. Sementara itu, Badan Penanggulangan Bencana Alam Daerah (BPBAD) Minsel Handry Komaling SH, yang dikonfirmasi terkait kerugian ini, mengatakan, sampai saat ini instansi terkait belum memasukan kerugian akibat banjir dan tanah longsor. “Untuk kerugian di bidang pertanian belum dimasukan, bahkan dari Dikpora juga belum masuk,” tukasnya.(esem/sl)

Kadis PU Minsel dikecam Tuerah: Saya tidak pernah mengatakan alat harus dibayar oleh warga Amurang—Sikap Kadis PU Ir Jootje Tuerah, yang diduga meminta bayaran kepada warga Desa Tangkuney, terkait penggunaan alat berat untuk membuka jalan MarwaseyTangkuney yang tertutup longsor, menuai sorotan dan kecaman masyarakat Minsel. Salah satunya dari elemen masyarakat, yakni Generasi Muda (Germud) Minsel, yang mengecam Tuerah, karena membuat warga Desa Tangkuney marah dan ingin bergabung kembali dengan Minahasa. Akan hal ini Germud Henly ‘Barthen’ Tuela, sangat

menyayangkan sikap seorang pelayanan masyarakat yang memanfaatkan situasi bencana untuk mengkomersilkan alat berat tersebut, apa lagi itu kepada rakyat sendiri. “Kami sebagai warga Minsel kecewa, bahkan mengecam sikap Kadis PU yang diduga meminta uang kepada rakyat Tangkuney, saat akan meminjamkan alat berat. Harusnya Kadis PU (Pemerintah,red) melayani bukan membebani rakyat, dan kami meminta kepada Bupati untuk mengevaluasi kinerja Kadis PU Minsel,” tukas Tuela.

Senanda dilontarkan oleh Germud asal Minsela Story Moring SPd. Menurutnya, apa yang dibuat Kadis PU Minsel, sehingga warga Tangkuney berpikir untuk sebaiknya bergabung dengan Minahasa adalah tindakan penindasan kepada rakyat Minsel. “Bencana datang rakyat sangat membutuhkan bantuan pemerintah, namun saat rakyat datang meminta bantuan malah meminta uang. ini bukan lagi seorang

pamong, dan pelayan masyarakat. Kami Germud Minsela akan mendorong Bupati segera mencopot Kadis PU Minsel,” ujar Moring. Sementara itu, Kadis PU Minsel Jootje Tuerah, yang berhasil dikonfirmasi lewat telepon genggamnya, Rabu (30/1) kemarin, menjelaskan, bahwa dirinya tidak pernah meminta bayaran kepada warga Tangkuney terkait alat berat. Bahkan dirinya yang terlebih dahulu ditawarkan bantuan oleh warga Tangkuney, yang akan membantu biaya BBM dan operator. “Saya sebelunya

mohon maaf karena handphone tidak aktif, sebab ada kedukaan. Namun yang jelas saya tidak meminta bayaran, sebab kumtua terpilih, justru yang menawarkan dirinya akan membantu masalah pembiayaan,” tukasnya. Ditambahkannya, saat itu Ia langsung melakukan koordinasi dengan pihak Provinsi Sulut, agar alat berat milik Provinsi dapat membuka jalan Marwasey menuju Desa Tangkuney. “Memang benar kami tidak mempunyai dana, namun kami tidak lepas tanggungjawab. Karena

kalau Provinsi tidak ambil alih pasti kami akan turun, sebab mereka itu rakyat Minsel juga,” ucap Tuerah. Untuk diketahui, sebelumnya Kumtua terpilih Desa Tangkuney Vecky Karundeng, hendak berkoordinasi dengan Kadis PU Minsel agar dipinjamkan alat untuk mengangkut material tanah, akibat longsor yang menutup jalan Marwasey, menuju Tangkuney. Akan tetapi dengan tegas Kadis PU mengatakan bahwa jalan tersebut tanggungjawab Provinsi karena jalan Provinsi.(esem/sl)

PILKADA MITRA

PKPI bangun komunikasi dengan Demokrat Ratahan—Partai Keadilan Persatuan Indonesia (PKPI) rupanya telah bangun komu-nikasi dengan Partai Demo-krat (PD) Mitra. Hal ini memudahkan langkah partai yang dipimpin Anas Urba-ningrum ini, guna mengu-sung calon, untuk bertarung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) nanti. Ketua DPC Demokrat Mi-tra Katrin Mokodaser mela-lui Sekretaris DPC Demokrat Mitra Nolly Langingi, kepada Swara

Kita, Rabu (30/1) kemarin, mengatakan, saat ini sudah ada PKPI, yang telah bangun komunikasi dengan Demokrat. “Saat ini Demokrat sudah ada tiga kur-si di Dekab Mitra dan tinggal satu kursi lagi. Dan Ketua DPK PKPI Mitra sudah ba-ngun komunikasi politik de-ngan kami, dengan demikian partai kami sudah bisa mengusung calon Bupati nanti,” ujar Langingi, yang juga Anggota Dekab Mitra ini.

Sebelumnya ada sederet partai lain yang sudah men-dekati Demokrat untuk koalisi namun belum menya-takan keseriusannya. Disisi lain, menurut Langingi, saat ini siapa saja calon Bupati yang berminat menggunakan partai ini dipersilahkan. “Demokrat adalah partai terbuka, jadi silahkan saja,” terangnya. Diungkapkannya lagi, sudah ada beberapa nama yang telah bersedia menggu-nakan partai ini.

Yang pasti jika sudah bersedia, calon tersebut harus mempersiap-kan dirinya termasuk dana-nya nanti. Sementara itu, hasil pleno DPC Demokrat lalu, hanya menyatakan bahwa yang ter-penting adalah calon bupati partai ini harus orang daerah asli Mitra. “Demokrat tidak ada tim penjaringan calon Bu-pati, siapa yang berminat asalkan mengikuti aturan partai kami terima,” tandas Langingi.(try19/sl)

PERIZINAN

2012, KPPT terima 1158 berkas surat A i r m a d i d i — Pelaksanaan kegiatan Kantor Pelayanan Perizinan Terpadu (KPPT) Minut, untuk tahun 2012

telah mengeluarkan hingga 1158 berbagai realisasi penerbitan surat izin. Dikatakan Kepala KPPT Drs Marthen Sumampouw

MSi, untuk berbagai izin terbagi dalam beberapa kategori berbeda. “Salah satunya, Izin Gangguan (IG) untuk Januari hingga

MARTHEN Sumampouw.

Desember mencapai 312 yang diterbitkan, sedangkan untuk Izin Penyimpanan Bahan Bakar (IPBB), Penanaman Modal Asing (PMA) dan Surat Izin Pemanfaatan Kayu Tanah Milik (SIPKTM), berada dititik nol,” ungkap Sumampouw, Rabu (30/1) kemarin. Sementara itu, disinggung tentang pembangunan pusat perbelanjaan Coco Mart yang terletak di dua wilayah Minut, Sumampouw mengatakan tidak ada masalah. “Untuk berbagai izin berdirinya kedua tempat perbelanjaan tersebut, tidak ada masalah dalam aturan. Bahkan keberadaan kedua pusat perbelanjaan tersebut, memberikan masukan yang cukup besar,” ungkap Sumampouw, sembari mengatakan untuk pengeluaran izin 2013, masih dalam pendataan.(eres/sl)


KAMIS 31 JANUARI 2013

Kotak layanan publik jadi tolak ukur keberhasilan pemerintah

Pawai Budaya HUT Sangihe ke-588

Meski diguyur hujan, warga tumpah ruah di jalan Tahuna—Pelaksanaan Pawai Budaya yang digelar di sepanjang Kota Tahuna, Rabu (30/1) kemarin, menjadi tontonan menarik warga Kota Tahuna dan sekitarnya yang minim hiburan. Buktinya, sepanjang jalan yang dilalui oleh rombongan pawai budaya tersebut disesaki warga yang berjubel ke jalanan. Meski hujan mengguyur Kota Tahuna, namun tidak menyurutkan peserta pawai yang berasal dari sekolah semua tingkatan dan masyarakat untuk terjun langsung mengikuti

WABUP Sangihe Jabes E Gaghana SE ME ketika melihat kotak layanan pengaduan masyarakat di Kantor Bupati.(foto: sam/sk)

SIKAP keterbukaan Pemkab Sangihe perihal berbagai penilai dari masyarakat baik berupa saran dan kritikan akan terus dibuka. Bahkan pemerintahan Drs Hirnomus R Makagansa MSi dan Jabes E Gaghana SE ME (Makaghana) menjadikan penilaian langsung publik terhadap layanan pemerintahan akan menjadi salah satu tolak ukur penilaian keberhasilan pemerintah. Hal ini sendiri diungkapkan Wakil Bupati (Wabup) Sangihe Jabes E Gaghana SE ME ketika bersua dengan Swara Kita, Rabu (30/1) kemarin di Kantor Bupati. Menurutnya, sejumlah kotak layanan publik akan segera disebar ke sejumlah instansi pemerintah hingga ke Kantor Camat dan Kelurahan. “Saya sudah memerintahkan Bagian Organisasi Pemkab Sangihe selaku pihak yang berkompeten segera menyebarkan kotak layan tersebut ke sejumlah instansi pemerintah yang berhubungan langsung dengan layana publik,” jelas Gaghana. Untuk evaluasi kotak layanan publik tersebut, lanjut Ketua Pelka Laki-Laki GMIST ini, akan dilakukan setiap bulan berjalan. “Sehingga evaluasi terhadap kinerja semua instnasi layana pemerintah tersebut akan bias dilihat, diukur sekaligus dilakukan berbagai peningkatan. Siapapun tidak boleh mengintervensi penilaian masyarakat, sehingga diharapan semua SKPD dan satuan unit kerja yang menjadi obyek penilaian dapat bekerja secara professional,” jelasnya kembali sambil menyatakan hamper dipastikan RSUD Liung Kendage dan BKDD akan mendapatkan banyak penilaian terkait dengan layanan. Sementara itu Kepala Bagian Pemerintahan Drs Dokta Pangandaheng ketika dihubu terpisah menyatakan untuk instansi pemerintah yang menjadi penilai nanti selain Kantor Camat dan kelurahan masing-masing Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah, Dinas Pendidikan Nasional, Dinas kelautan dan Perikanan, Dinas Catatan Sipil dan Kependudukan, Dinas Kesehatan, Badan Kepegawaian dan Diklat daerah serta RSUD Liung Kendage Tahuna. “Dalam waktu dekat semua kotak layanan publik ini akan disebar sesuai dengan peruntukkannya,” ujar Pangandaheng.(esde)

Supit dukung Polres giatkan “brenti jo bagate” PROGRAM Kepolisian Daerah Sulawesi Utara (Polda Sulut) “brenti jo bagate” yang digiatkan Polres Sangihe dan Sitaro mendapat dukungan penuh Pemkab Sitaro. Bupati Sitaro Toni Supit SE MM melalui Kepala Bagian Humas, Protokuler dan Persandian Setda James Marthin SPd, mengatakan, dalam menciptakan kondisi daerah tetap kondusif tentunya pemerintah daerah mendukung penuh setiap program kepolisian. “Upaya pemberantasan minuman keras yang digiatkan kepolisian perlu kita tunjang, dalam rangkah meminimalisir aksi kejahatan serta kecelakaan lalu lintas yang diakibatkan pengendara atau korban telah mengkonsumsi miras,” kata Marthin. Sehingga menurutnya, peran dari instansi terkait, pemerintah kecamata, kelurahan dan kampung sangat diharapkan dalam menunjang program ini. “Mari kita secara bersama-sama mendukung program ini,” tandas dia.(esge)

GUYURAN hujan deras, tidak menyurutkan langkah peserta pawai budaya yang menempuh rute sejumlah jalan protokol Tahuna.(foto: sam/sk)

pelaksanaan hajatan dalam rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) daerah ke588 sekaligus acara adat Tulude. Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) Sangihe Dra Helmintje Tatawi selaku penanggungjawab kegiatan ini merasa senang dengan dengan animo peserta pawai dan warga. “Dengan sendirinya ini akan menumbuhkan sikap cinta dari pelajar maupun masyarakat terhadap daerah ini hingga akan terus terpupuk dalam motivasi menunjang

berbagai program pemerintah dalam keberhasilan bersama menjadikan Sangihe sebagai Kabupaten Bahari Sejahtera dan Bermartabat,” jelas Tatawi. Pawai budaya ini sendiri menempuh rute sejumlah jalan prtokol yang ada di Kota Tahuna, sekaligus memacetkan arus lalu lintas, hingga finish di panggung kehormatan yang terletak di jalan Santiago Kelurahan Tona II Kecamatan Tahuna atau seputaran Pendopo Rumah Jabatan Bupati.(esde/mm)

Rumah Sakit Lapangan Sawang banjir sorotan Pelayanan kesehatan tak maksimal, Dinkes janji tegur Direktur RSUD Ulu Siau—Pengeluhan demi pengeluhan terhadap pelayanan kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Lapangan Sawang terus mengalir, setelah sejumlah pasien dilayani kurang baik oleh petugas kesehatan. Dimana belum lama ini, pengeluhan dari sejumlah keluarga terkait penggunaan oksigen yang sangat dibutuhkan oleh pasien,

namun sangat disayangkan tidak satupun petugas yang melayani. “Pasien sebelumnya dipindahkan dari Puskesmas Sitim, tapi karena kurangnya ketersediaan alat, maka dirujuk ke RSUD Sawang, tapi saat itu juga membutuhkan oksigen disayangkan tidak ada petugas untuk melayani sehingga harus dirujuk ke Manado,” ungkap sejumlah

keluarga pasien, Rabu (30/1). Sementara, Atin Tempone, salah satu warga Siau juga menyoroti pelayanan di rumah sakit ini. “Kami merasa ini bukan hanya bentuk kekesalan warga, tapi lebih pada ajakan atau saran sebaiknya pelaku dunia kesehatan harus lebih profesional lagi dalam melayani pasien, sebab yang terutama diharapkan masyarakat itu bukan hanya

biaya gratis, tapi bagaimana caranya melayani,” ujar dia. Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Sitaro dr Semuel E Raule MKes ketika dihubungi Swara Kita Rabu (30/1) kemarin sempat menolak untuk diwawancarai, namun setelah terus dimintai tanggapan dirinya memastikan Direktur RSUD diberikan teguran. “Dalam tanggung jawab bidang kesehatan, sudah ditegur direktur mengenai masalah tersebut, terutama ketersediaan dan pelayanannya,” kelit Raule.(esge/mm)

GAPI

Aktifitas Karangetang cenderung menurun

PDIP

Penjaringan Balonleg ditutup 4 Februari Tahuna—Pematangan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) untuk menghadapi Pemilihan Umum Legislatif (Pileg) tahun 2014 terus dimatangkan. Seperti halnya dengan DPC PDI Perjuangan Sangihe, penjaringan terhadap Bakal Calon Legislatif (Balonleg) yang akan menjadi ujung tombak pengumpul suara dilakukan seselektif mungkin.

Ketua DPC PDI Perjuangan Sangihe Jabes E Gaghana SE ME ketika dihubungi Swara Kita, Rabu (30/1) menyatakan untuk penjaringan Balonleg tersebut dilakukan secara terbuka dan transparan. “PDI Perjuangan membuka peluang terhadap semua publik figure maupun tokoh untuk bergabung dengan PDI Perjuangan dalam pesta demokrasi

tahun 2014 mendatang melalui penjaringan Balonleg,” ujar Gaghana. Lebih lanjut Wakil Bupati Sangihe ini menyatakan PDI-P membuka pendaftaran bagi semua masyarakat untuk mencalonkan diri hingga 4 Februari 2013 mendatang. Sebab sesudah penutupan nanti, semua berkas yang ada akan di bawah ke DPD PDI Perjuangan Sulut untuk selanjutnya akan

masuk dalam tahap berikutnya termasuk didalamnya tahapan ujian psikotes bagi bakal calon yang ada. “Khusus bakal calon dari internal PDI perjuangan sendiri, partai akan memberlakukan skoring,” jelasnya kembali sambil menyatakan PDI-P dalam Pemilu 2014 mendatang masih akan tampil tetap yang menjadi terbaik bagi masyarakat di Sangihe.(esde/mm)

POLEMIK SEKRETARIS

Mendalora: Kita tunggu hasil pleno KPU Provinsi Tahuna—Polemik perihal dugaan intervensi penjaringan Sekretaris Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang dilakukan Pemkab Sangihe, hingga beredarnya dua surat resmi namun palsu masing-masing dengan nomor surat 800/79/25 perihal pengajuan tiga nama calon Sekretaris oleh Pemkab Sangihe yang sarat intervensi dan surat nomor 800/79/ 26 perihal penarikan Wandu CC Labesi SSos sebagai Sekretaris KPU terus berlanjut. Pasalnya polemik yang berkepanjangan perihal Sekretaris KPU ini berimbas pada kesiapan KPU selaku lembaga penyelenggara

pesta demokrasi hingga Pemkab Sangihe sebagai penanggungjawab suskesnya hajatan lima tahunan ini, yang tahapannya sudah tidak jalan. Ketua KPU Sangihe Jerusalem Mendalora ketika dihubungi Swara Kita, Rabu (30/1) kemarin menyatakan hingga saat ini semua tahapan yang harusnya sudah dilakukan dalam Pemilihan Umum Legislatif 2014 masih tertahan. “Sampai saat ini polemik tersebut masih terjadi, sehingga tarik-menarik membuat tahapan Pemilu legsilatif di Sangihe yang harusnya tahapan untuk

rekrutmen PPK dan PPS sudah jalan belum dilakukan,” ujar mendalora. Lebih lanjut Mendalora menyatakan untuk langkah lanjut, baik menyikapi surat Bupati perihal pengajuan ketiga nama calon Sekretaris yang penuh intervensi tersebut hingga langkah KPU Sangihe terkait masalah ini masih menunggu hasil pleno KPU Sulut. “Saat ini semua masalah yang terjadi telah dilimpahkan ke KPU Sulut. Dan sampai sekarang KPU sangihe masih menunggu hasil pleno KPU Sulut,” ujar mendalora. Wakil Bupati Jabes E

Gaghana SE ME dihubungi terpisah menyatakan bahwa sebelum ada pengganti Sekretaris yang baru, baiknya Labessy tetap menjalankan tugas dan tanggungjawabnya di KPU. “Untuk penghentian atau pembatalan Labessy sebagai Sekretaris KPU adalah wewenang Sekjen KPU, sehingga selama belum ada surat resmi menyangkut pencabutan SK Labessys ebagai sekretaris KPU Sangihe, sebaiknya yang bersangkutan tetap menjalankan tugas dan fungsinya sebagaimana mestinya,” ujar Gaghana.(esde/mm)

PILKADA SITARO

KPUD gelar Bimtek PPDP di Sibarut Ulu Siau—Guna mengsukseskan perhelatan pesta demokrasi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sitaro 5 Juni mendatang, persiapan demi persiapan terus dilakukan Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) diantaranya menggelar Bimbingan Teknik (Bimtek) bagi Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) yang telah digelar sejak tanggal 25 Januari lalu.

Ketua KPUD Sitaro, Pricilya Ch Bawole SE pada Swara Kita Rabu (30/ 1) kemarin, mengatakan, sesuai jadwal pelaksanaan bimtek PPDP terhitung dari tanggal 25 sampai dengan 31 Januari 2013, yang dimulai di wilayah Tagulandang dan lanjut wilayah Siau. “Untuk wilayah Tagulandang sudah digelar, dan hari ini (kemarin, red) jadwalnya untuk Ke-

camatan Siau Barat Utara (Sibarut). Tentunya diharapkan para peserta bimtek bisa memahami setiap materi yang diberikan,” kata Bawole. Menurut Bawole, KPUD berupaya semaksimal mungkin agar tidak ada wajb pilih yang tidak masuk dalam daftar pemilih. “Sehingga sangat diharapkan PPDP bisa bekerja dan memahami tugasnya, sehingga seluruh

PRICILYA Bawole.

wajib pilih terakomodir,” jelasnya.(esge)

AKTIFITAS Gapi Karangetang yang mulai menurun.(foto: stenly/sk)

Salili—Setelah sekian bulan mengeluarkan magma atau guguran lava kini Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Pos Pengamatan Gunung Api (Gapi) Karangetang Siau memastikan aktifitas gunung yang dijuluki Api Abadi itu cenderung menurun. Hal tersebut disampaikan Kepala Pos Pengamatan Gapi Karangetang Siau, Daniel Hinondaleng, pada Swara Kita Rabu (30/1) pagi kemarin. “Aktifitas cenderung menurun sebulan ini, meskipun secara visual masih terlihat ada guguran lava yang terjadi di bagian timur badan gunung,” kata Hinondaleng. Terkait dengan kondisi

gunung, dijelaskannya, masih dalam status siaga dengan hasil rekaman sesmograf menunjukan vulkanik dalam sebanyak dua kali. “Sangat berbeda dengan sebelumnya, vulkanik dalam setiap hari paling rendah itu lima kali,” jelasnya. Namun demikian dirinya berharap agar masyarakat khususnya petani tetap meningkatkan kewaspadaan dan tidak terlalu dekat dengan aliran lava. “Ini guna menghindari terjadinya hal-hal yang tidak kita inginkan bersama. Dan tentunya kami secara update melaporkan perkembangan gunung kepada pemerintah daerah,” ujarnya.(esge/mm)

ZIARAH

Pemkab ajak warga hargai jasa pejuang Tahuna—Pelaksanaan ziarah ke sejumlah makam mantan pimpinan daerah yang digelar Pemkab Sangihe terkait dengan HUT daerah ke-588, yang dilakukan Rabu (30/1) kemarin menjadi perhatian khusus pimpinan daerah ini. Pasalnya, meski berbagai lokasi, baik Bupati Drs Hironimus R Makagansa MSi, Wakil Bupati Jabes E Gaghana SE ME serta Sekkab Ir Willy EC Kumentas memberi catatan khusus dengan mengajak semua komponen warga kepulauan untuk menghargai perjuangan pendahulu daerah ini. “Daerah ini ada dan hingga sekarang telah berusia ke588 tahun karena perjuangan sejumlah pendahulu kita, termasuk pimpinan daerah yang ada dalam memberikan pengabdian mereka ketika melaukan pembangunan

terhadap wilayah kepulauan ini,” ujar ketiganya di tempat yang berbeda. Menurut Kabag Humas Pemkab Sangihe Elenita E Kapal SE MSi ketika dihubungi Swara Kita menyatakan pelaksanaan hajatan ini dilakukan diempat tempat berbeda namun serentak, dimana Bupati sendiri menjadi Inspektura Upacara di TMP Santiago, Wakil Bupati di Makam Aries JTh Makaminan SE, Sekkab di Makam Drs Alex Tatinting serta Ketua Dekab di makam Gaspar Kasepe. “Sedangkan agenda untuk puncak perayaan acara adat Tulude dan HUT daerah, mulai dari upacara bendera di Lapangan Gesit Tahuna, rapat paripurna Dekab hingga pelaksanaan acara adat Tulude di Kampung Likuang Kecamatan Tabukan Utara,” singkat Kapal.(esde/mm)


KAMIS 31 JANUARI 2013

ROLLING

Pemkab lantik pejabat eselon III dan IV PEMERINTAH Kabupaten (Pemkab) Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) menggelar roling jabatan sekaligus melantik pejabat struktura eselon III dan IV yang baru. Sedikitnya ada 53 Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang di rolling, diantaranya 29 pejabat eselon III-IV, 24 pejabat PLT, dan 20 pegawai staf. Bupati Bolmut Hamdan Datungsolang MM mengatakan, agar seluruh pejabat-pejabat struktural yang baru saja dilantik dapat bekerja sesuai dengan aturan, dan lebih maksimal lagi dalam melayani. “Terutama dalam pengelolaan administrasi keuangan agar lebih diperhatikan, agar supaya kita tidak lagi mendapat penilaian buruk dari BPK-RI,” pesan Datunsolang, Rabu (30/1) kemarin, semabri menambahkan pejabat yang baru dilantik dan di ambil sumpahnya, dapat lebih meningkatkan kinerja dalam pelayanan ke masyarakat.(try20)

BENCANA

Tagana Bolmut tetap disiagakan PEMERINTAH Kabupaten (Pemkab) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) melalui Dinas Sosial (Dinsos) terus melakukan siaga terhadap bencana alam darurat. Pasalnya, kondisi alam yang belum menentu membuat warga yang tinggal di kawasan rawan bencana alam masih berada pada posisi waspada. “Kami tetap siaga untuk menyalurkan bantuan sosial terhadap korban akibat bencana,” tutur Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Bolmut Dra Moilom Pontoh, Rabu (30/1) kemarin. Ditambahkan Pontoh, pasca bencana banjir baru-baru ini, pihaknya telah berkoordinasi dengan seluruh Camat yang ada di Bolmut terkait data korban banjir. “Sangadi sudah memasukan data korban banjir, sehingga kami akan melakukan identifikasi, agar usulan bantuan sosial secara darurat dapat kita terima,” terang Pontoh. Bahkan enerjik ini juga mengatakan, kalau pihaknya telah menyiagakan Taruna Siaga Bencana (Tagana) Bolmut untuk melakukan upaya pertolongan terhadap korban bencana alam. Agar penanganan serta penyaluran bahan makanan, pakaian, serta obat-obatan secara darurat terhadap korban bencana banjir dapat dilakukan sedini mungkin. “Pastinya kita tetap siaga dan tanggap terhadap persoalan kemanusiaan yang ada di daerah ini,” ucap Pontoh.(try20)

Lidya minta Mamonto segera diberhentikan Langgar kode etik, BK Dekab Boltim segera proses pemecatan Tutuyan—Kasus perselingkuhan dan Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) yang dilakoni oknum Anggota Dewan Kabupaten (Dekab) Bolaang Mongondouw Timur (Boltim) Maourits A Mamonto, memasuki babak baru. Dimana dari informasi yang dirangkum, Lidya istri dari Mamonto yang tidak terima diperlakukan seperti

itu menyambangi Kantor Dekab Boltim guna meminta agar Mamonto diberhentikan dari statusnya sebagai anggota dewan. Tidak ditemani siapasiapa, Lidya langsung menerobos gedung wakil rakyat Boltim tersebut dan langsung menuju ruang Badan Kehormatan (BK) untuk melaporkan perilaku buruk yang dilakukan

Mamonto. “Saya serius dalam masalah ini dan minta kalau perlu dia (Mamonto,red) dipecat. Dia telah mencoreng nama baik keluarga, terlebih lagi profesinya sebagai anggota dewan dan itu saya katakan terang-terangan didepan Ketua BK. Saya rasa cukup dengan perbuatannya selama ini, karena jika dibiarkan akan semakin

menjadi-jadi. Harapan kami, agar laporan yang kami layangkan ke BK secepatnya ditindaklanjuti,” tutur Lidya. Sementara itu, Ketua BK Dekab Boltim Jemi Tine saat dikonfirmasi membenarkan adanya laporan dari istri Mamonto dan secepatnya akan memproses laporan yang dilayangkan. “Tentu ada kode etik yang harus diperhatikan, dan Mamonto telah melanggar aturan kode etik BK ini,” tegas Tine, Rabu (30/1) kemarin.(try17)

Biaya pengamanan naik 50%

KISRUH

Dekab Bolmut siap “kuliti” Datunsolang Boroko—Sedikitnya Tiga Fraksi di Dewan Kabupaten (Dekab) Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) yakni Fraksi Golongan Karya (Golkar), Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), dan Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) akan menjawab tudingan Bupati Bolmut Drs Hi Hamdan Datunsolang MM, yang sampaikan didepan rakyat Bolmut tentang Pernyataan jika

Dekab Bolmut, tidak menyetujui rencana pembangunan di Kabupaten Bolmut, seperti pembangunan dua jalur di Kecematan Pinogaluman. Dari ketiga fraksi tersebut, meminta kepada orang nomor satu di Kabupaten Padi ini, agar siap mengahadapi semua bukti yang akan dibeberkan secara utuh ke publik apa adanya. “Titik permasalahannya justru karena bupati terkesan menyalakan Dekab Bolmut,

makanya kami dari Farkasi Golkar, Fraksi PDI-P, Fraksi PPP sesuai dengan persetujuan Ketua Dekab Bolmut Karel Bangko SH. Kami akan kuliti dia (Datunsolang) dengan menggunakan hak interpelasi,” tegas ketuaketua fraksi. Sementara itu di tempat terpisah, Ketua DPD PAN Bolmut Suphan Hassan SPdI, menolak dengan adanya interpelasi ketiga Fraksi kepada Datunsolang,

Sebab alasan sampai pihaknya menolak menggunakan hak istimewa ini lantaran sepanjang pengamatan fraksinya, bupati masih pada tingkat kewajaran. “Hak interpeasi dekab sah-sah saja, asalkan sesuai dengan aturan dimana harus didukung 3/4 kursi yang ada di dekab,” terang Suphan, sembari menambahkan Fraksi PAN tidak akan turut serta untuk menggunakan hak interpelasi.(try20)

KAMTIBMAS

Polres Bolmong gelar operasi pekat

HISAR Siallagan.

Kotamobagu—Kepala Kepolisian Resort (Kapolres) Bolaang Mongondow AKBP Hisar Siallagan SIK menyatakan, sesuai dengan Peraturan Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Perkapolri) tahun 2013, dimana untuk pengamanan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) biayanya akan naik menjadi 50 persen dan berlaku di semua Kabupaten/Kota, atau diseluruh wilayah Indonesia. Sementara untuk di wilayah II se Sulawesi Utara, Sulawesi Tengah dan Gorontalo (Sulutenggo), biaya dari Rp60 ribu naik menjadi Rp96 ribu per Orang Harian (OH). Dengan adanya aturan tersebut, untuk wilayah Kota Kotamobagu (KK), yang saat ini akan menghadapi Pemilihan Walikota dan Wakil Walikota (Pilwako),

harus menyesuaikan dengan anggaran pengamanan untuk pihak kepolisian, sesuai dengan jumlah pemilih, sebagaimana yang diatur dalam Undang-undang otonomi daerah. “Indeks harga itu, disesuaikan juga dengan harga satuan dari daerah masing-masing. Jadi Kotamobagu dan Papua berbeda indeks, dikarenakan beda harga kebutuhannya,” tutur Siallagan, saat dikonfirmasi, Rabu (30/1) kemarin. Ditambahkan Siallagan, dalam penyusunan Rancangan Kegiatan Anggaran (RKA) pihaknya akan mengikuti aturan Perkapolri. Juga, sekaligus akan menjabarkan RKA tersebut di depan Badan Anggaran (Banggar) Dewan Kota (Dekot) Kotamobagu dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kotamobagu. “Rencananya, akan ada beberapa item yang akan kita jabarkan dalam RKA tersebut, agar anggaran yang akan saya ajukan nanti dapat dimengerti dan dipahami,” terang mantan Kapolres Sangihe ini, semabri mengatakan indeks biaya pengamanan tersebut, belum termasuk uang transportasi dan perlengkapan pengamanan berupa Handy Talkie.(veem)

PILWAKO KK

DPD PG kantongi 5 Balon pendamping Mokodompit

PASAR SENTRAL

Realisasi tinggal tunggu SK kementerian KABAR gembira bagi masyarakat Kabupaten Bolaang mongongondow Utara (Bolmut), khususnya bagi para pedagang yang ada di Kecamatan Pinogaluman. Pasalnya, dalam waktu dekat rencana pembangunan Pasar Sentral yang berlokasi di Desa Buko akan segera direalisasikan. Kepala Dinas Perdagangan, Perindustrian dan Koperasi (Disperindagkop) Bolmut Djanin Darungsolang mengatakan, Tim Kementrian Koperasi telah melakukan peninjauan lokasi pada Kamis (24/1) pekan lalu. “Saat ini kita tinggal menunggu Surat Keputusan (SK) penetapan pene-rimaan bantuan sebesar Rp900 juta dari Kementerian Koperasi,” ujar Datunsolang, Rabu (30/1). Selain itu, dikatakan Datunsolang, Bolmut juga akan mendapat bantuan untuk penertiban Pedagang Kaki Lima (PKL), berupa Lapak. Rencananya pembuatan Lapak PKL akan dibangun di lapangan kembar Boroko. “Rencananya, juga akan disiapkan lokasi wisata kuliner di lapangan kembar Boroko. Dan bila tidak ada aral melintang, 1 Februari nanti saya akan berangkat ke Sitaro untuk menerima SK penetapan pembangunan Pasar Sentral dan Lapak PKL,” pungkas Datunsolang, sembari berharap, agar hasil verifikasi yang dilakukan kementerian dapat memenuhi syarat untuk memperoleh dana tersebut.(try20)

PILKADA

KABAG Ops Polres Bolmong, Iwan Manurung, saat memberikan arahan kepada ratusan anggota polisi polres bolmong dan polsek kotabunan, dilapangan pondabo tutuyan Rabu (30/1) kemarin.(foto:ist)

Tutuyan—Guna mencegah terjadinya aksi premanisme dan tawuran antar kampung (tarkam) serta geng motor di wilayah Kabupaten Boltim, Kepolisian Polres Bolmong bersama dengan Polsek Urban Kotabunan, Rabu (30/1) kemarin, melakukan operasi penyakit masya-

rakat (Pekat) di dua Kecamatan yakni Tutuyan dan Kotabunan. Dikatakan Kapolres Bolmong AKBP Hisar Siallagan SIK melalui Kabag Ops Kompol Iwan Manurung, target operasi pekat yang dilakukan akan menjaring minuman keras (miras), senjata tajam (sajam).

“Selain itu, motor yang menggunakan knalpot racing yang menimbulkan suara bising menjadi target kita. Yang pastinya semua yang dianggap menggangu ketertiban masyarakat umum kita tindak,” tutur Manurung. Ditambahkan Manurung, operasi pekat ini bukan

hanya disatu titik saja. Akan tetapi akan terbagi kebebrapa wilayah. “Kami akan turun di lima Kabupaten se-Bolmong raya setiap dua minggu, dan untuk Boltim adalah yang pertama kali digelarnya operasi pekat ini,” ungkap Manurung.(try17)

Kotamobagu—Dari hasil voting 26 tim penjaring Pemilihan Walikota/Wakil Walikota (Wawali) (Pilwako), Selasa (29/1) di Sekretariat Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar (PG) Kota Kotamobagu (KK), akhirnya berhasil menjaring 5 orang kandidat Bakal Calon (Balon) Wakil Walikota (Wawali) untuk mendampingi Ketua Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar (PG) Kota Kotamobagu (KK) Djelantik Mokodompit sebagai Balon Walikota. Dikatakan salah satu anggota tim penjaring Pilwako PG Rudini Sako, setelah melewati pertimbangan yang alot, akhirnya 5 nama berhasil terjaring untuk mendampingi Mokodompit. “Untuk suara terbanyak diraih Hairil Paputungan dengan 6 suara, kemudian diikuti Rustam Simbal dan Nasrun Koto yang sama-

sama meraih 5 suara. Sementara Agus Suprijanta mendapatkan 4 suara, Abdulah Mokoginta 3 suara,” ungkap Sako, Rabu (30/1) kemarin. Dengan demikian, kelima nama yang sudah dijaring akan segera dilakukan tindaklanjut dengan mengirim nama-nama mereka ke Dewan Pimpinan Daerah (DPD) I PG Sulut. “Setelah dari DPD I, akan langsung diteruskan ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PG untuk diputuskan siapa nama yang pantas mendampingi Mokodompit nantinya,” tutur Wakil Ketua PG KK Lucky Chandra Makalalag ST, sembari menambahkan nama yang mendapatkan suara paling sedikit Andi Ladu Manoppo dengan 2 suara dan Anhar Pasambuna 1 suara. Sedangkan Jhon Krisen mengundurkan diri dari Balon Wawali PG.(veem)


KAMIS 31 JANUARI 2013

SMK BARAMULI AIRMADIDI

Mulai rintis kerjasama luar negeri SMK Baramuli Airmadidi memiliki komitmen untuk meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan guru dan anak didiknya. Kepala Sekolah (Kepsek) SMK Baramuli Louis Lumingkewas SPd ATTD yang ditemui Swara Kita, Rabu (30/1) kemarin mengatakan, tahun ini pihakLOUIS Lumingkewas. nya mulai merintis kerjasama luar negeri, diantaranya Taiwan dan Jepang. “Beberapa waktu lalu, telah datang ke sekolah kami perwakilan klinik dan perusahaan dari Taiwan dan Jepang untuk membicarakan kerjasama. Mereka tertarik dengan jurusan nautika dan keperawatan yang ada di sekolah kami,” ujar Lumingkewas. Dia menambahkan, untuk lebih meningkatkan mutu dan kualitas para jebolan SMK Baramuli Airmadidi, mulai Februari 2013 seluruh siswa diwajibkan mengikuti kursus Bahasa Inggris. “Bahasa Inggris sebagai bahasa internasional menjadi modal penting untuk karir baik sebagai tenaga professional di Indonesia terlebih di negara luar. Rencananya, kursus akan dilaksanakan dua kali dalam satu minggu. Instruktur adalah guru di sekolah ini,” timpalnnya. Masih menurut Lumingkewas, baru-baru ini, seluruh siswa kelas XI yang mengikuti Proyek Laut di Bitung dan Manado serta Praktek Kerja Lapangan (PKL) di beberapa Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) dan Rumah Sakit di Manado, Tondano dan Bitung, telah menyelesaikan tugas dan kembali ditarik ke sekolah. “Hasil prola dan PKl memuaskan karena sebelum bertugas, para siswa telah mengikuti pembekalan tentang kedisiplinan, kejujuran dan kerajinan,” kunci Lumingkewas.(emem)

Paling banyak terserap pada peningkatan mutu

DPA Diknas Sulut tembus Rp56 miliar Manado—Dokumen Pelaksanaan Anggaran (DPA) Dinas Pendidikan Nasional (Diknas) Sulut untuk tahun 2013, terbilang cukup besar. Sebanyak Rp56.025.221.000 dibanderol untuk mengakomodir berbagai program dalam salah satu Satuan Kerja Pemerintah Daerah (SKPD) Pemprov Sulut itu. Dari data yang berhasil dirangkum Swara Kita, ada 12 program kerja Diknas

Sulut untuk sepanjang tahun 2013 yaitu, pelayanan administrasi, peningkatan sarana dan prasarana aparatur, peningkatan pengembangan sistem pelaporan capaian kinerja keuangan, Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Wajib Belajar (Wajar) Pendidikan Dasar (Dikdas) 9 Tahun, pendidikan menengah, Pendidikan Non Formal (PNF), Peningkatan Mutu Pendidik dan Tenaga

Kependidikan (PMPTK), management pendidikan, peningkatan mutu pendidikan, Wajar 12 tahun, serta pembinaan seni, bakat, kreatifitas dan prestasi siswa. “Dari semua program itu, anggaran terbesar diserap untuk peningkatan mutu yaitu sebanyak Rp11 miliar,” jelas Kadis Diknas Sulut Drs Star Wowor MSi, saat ditemui wartawan di ruang kerjanya, Rabu (30/1) kemarin.

Pada hari yang sama, telah ditetapkan dan diserahkan Surat Keputusan Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) Diknas Sulut nomor: 050/KEP/DIKNAS01/61/2013 tentang pengangkatan PPTK Diknas Sulut, tertanggal 8 Januari 2013. Diknas Sulut telah menetapkan 11 PPTK untuk menjalankan seluruh program Diknas, masingmasing Grace Limpele, Arther Tompodung, Danny

KADIS Diknas Sulut saat menyerahkan DPA kepada PPTK.(foto: ist)

Lampus, Ester Antouw, Yuliana Sumual, Bismar Bawole, Masri Soleman, Mieke Tunas, Ida Ngadiman, Jendry Sualang, dan Marjuni Manajang. Wowor mengharapkan,

seluruh PPTK yang ditunjuk agar dapat bekerja maksimal. “Diharapkan dengan dibaginya tugas ini, semua program tahun 2013 tuntas dengan hasil memuaskan,” harap Wowor.(emem)

ASAL LOE TAU AJA

Sakit maag? Hindari 6 jenis makanan berikut!

KETAWA ASYIK

Bermimpi jalan-jalan ke mall SEMALAM aku bermimpi jalanjalan ke Mall dengan membawa anjing kecil. Tetapi tidak lama kemudian aku dihampiri seorang satpam, kemudian ia berkata; “Maaf, anda tidak boleh membawa hewan kesini”. Setelah itu aku keluar dari dalam mall. Sampainya aku di luar, aku bertemu dengan kamu dengan membawa mobil Mercy, terus kamu bertanya; “Lho, mau kemana?”, aku menjawab; “Mau pulang, aku diusir oleh Satpam karena membawa anjing ke mall.” Kemudian kamu berkata; “Kalau begitu ayo naik, ikut aku masuknya”. Setelah itu aku naik ke mobil kamu dan mengikuti kamu. Sesampainya di dalam Satpam yang tadi mengusirku mengahampiri lagi dengan muka yang sedikit berang seraya bekata; “Mau diperingati berapa kali haa...? sudah di bilang tidak boleh membawa anjing, eh malah sekarang datang dengan MONYET...!!!”(*)

Mengapa katak melompat ANTO : “Aku punya pertanyaan nih” Iwan : “Pertanyaan apaan To ??” Anto : “Kenapa katak jalannya kok melompat?” Iwan : “Karena kaki belakangnya lebih panjang” Anto : “Salah... kakimu lebih panjang tapi jalanmu biasa aja” Iwan : “Trus apa dong ??” Anto : “Ya jelas dong... Kalo dia punya uang ga perlu lagi dia lompat... Pasti naik Taksi hahaha...” Iwan : “(heh ??!!!??)(*)

Kaca mata seperti punya kakak KEKE bocah 5 tahun sedang diperiksa dokter mata untuk menentukan lensa yang tepat bagi kacamatanya. Tapi dia begitu banyak bergerak dan tak bisa memusatkan pandangan pada gambar-gambar di depannya. Dokter jadi kewalahan. Akhirnya, untuk membuat anak itu bisa memandang ke satu titik, dokter mengambil sebuah kantung kertas, membuat dua lubang, lalu memasukkan kantung itu ke kepala sang bocah. “Sekarang, katakan apa yang kamu lihat,” ujar dokter. Tiba-tiba Keke menangis terisak-isak. “Lho, kenapa sayang?,” tanya dokter, lembut. “Aku mau kacamata yang sama seperti punya kakakku....,” kata Keke masih terisak-isak.(*)

Wawancara sekretaris cantik SEORANG sekretaris yang masih muda dan sangat cantik sedang mengikuti interview terakhir yang menentukan gaji. Boss : “Jadi berapa yang anda minta mbak?” Sekre: “Bagaimana jika Rp. 1.200.000,- saja pak?” Boss : “Wah... baiklah.. dengan senang hati...” Skre : “Maaf pak, kalau harus membuat “senang hati” paling tidak harus Rp.7.500.000,sebulan”(*)

MAAG adalah gangguan lambung yang banyak diderita di Indonesia, terutama wanita. Rasa kembung, perih, mual dan perasaan ditusuk-tusuk pada bagian lambung dan ulu hati membuat aktivitas terganggu. Salah satu cara untuk menghindari kambuhnya maag adalah menjaga pola makan. Ada beberapa makanan yang sebaiknya dihindari penderita maag. Dengan

demikian, diharapkan maag tidak mudah kambuh, sehingga aktivitas harian tidak terganggu.

juga buah seperti nangka, pisang ambon, kedondong dan berbagai jenis buah yang dikeringkan.

1. Buah dan sayur yang menghasilkan gas Beberapa buah dan sayur dapat menghasilkan gas setelah dikonsumsi. Penderita maag sebaiknya menghindari makanan jenis ini, misalnya sawi, kol/ kubis, kacang-kacangan,

2. Minuman bersoda Minuman jenis ini jelas akan menghasilkan banyak gas yang menyebabkan rasa penuh di perut. Hindari mengonsumsi minuman bersoda, termasuk minuman beralkohol. 3. Makanan Pedas

KENALAN ASYIK

Makanan pedas memang nikmat, tetapi sering makan pedas (apalagi dengan jumlah cabai yang gila-gilaan) dapat melukai lambung. Selain itu, makanan pedas selain sambal bisa memberi efek yang sama, misalnya saja merica. 4. Makanan asam atau pencetus asam lambung Beberapa makanan dapat membuat lambung mengeluarkan asam lebih banyak, hal ini bisa

menyebabkan penderita maag mengalami nyeri dan kambuh. Karena itu hindari makanan atau buah yang bersifat asam beserta jusnya, cuka, juga kopi dan susu full cream. 5. Beberapa jenis karbohidrat Sebagian makanan yang mengandung karbohidrat juga tidak baik untuk lambung penderita maag. Sebisa mungkin hindari mengonsumsi ketan, mie,

bihun, pasta, jagung, ubi, singkong dan talas. 6. Makanan yang sulit dicerna Ada jenis makanan yang sulit dicerna oleh lambung, sehingga konsumsi yang berlebih dapat membuat kerja lambung makin berat. Beberapa makanan yang sulit dicerna itu antara lain makanan dengan kadar lemak tinggi, cake dengan krim, cokelat dan keju.(vmal)

TIPS ASYIK

Pengabdian perak seorang Agar akun Twitter aman Melkior Rengkung TANGGAL 1 Oktober 2012 lalu merupakan hari berkesan bagi Melkior Rengkung. Pasalnya, tanggal tersebut, pria paruh baya ini genap 25 tahun mengabdi di sekolah SMA Frater Don Bosco Manado. Selama masa pengabdiannya yang panjang itu, guru sosiologi dan kewarganegaraan ini telah berhasil mengharumkan nama sekolah diantaranya, empat kali meloloskan siswa ke Olimpiade Ilmu Sosial (OIS) tahun 2006, 2007, 2008, dan 2012, membimbing siswa merebut juara 3 lomba karya tulis ilmiah tingkat nasional di Surabaya tahun 2009, membimbing siswa menulis karya tulis ilmiah yang berhasil dibukukan oleh FIB Universitas Indonesia pada tahun 2007 dan 2009. Selain itu, Rengkung juga mampu mengharumkan nama sekolah lewat prestasinya secara perseorangan. Salah satu prestasi yang berhasil diraihnya adalah juara karya

MELKIOR Rengkung saat mengikuti sebuah penataran.(foto: ist)

tulis untuk guru se-Indonesia pada bulan September 2012. Atas prestasinya itu, ia berhak membawa pulang sebuah medali emas, yang tentunya dapat menjadi suatu kebanggan dari seluruh warga SMA Frater Don Bosco. “Sebenarnya, menjadi guru bukanlah pilihan utama saya. Namun, seiring dengan berjalannya waktu, mulai muncul motivasi dalam diri saya. Mulai tumbuh rasa cinta kepada anak didik yang tiap orang dan tiap hari memiliki problem yang beragam, dan

saya ingin membantu menyelesaikan masalah tersebut,” tuturnya ketika diwawancarai, Rabu (30/1) kemarin. Tahun ini, Rengkung mendapat penghargaan dari SMA Fr Don Bosco Manado, untuk pengabdiannya yang menginjak seperempat abad. “Perasaan cinta saya terhadap Don Bosco adalah ketika saya mengalami kecelakaan lalu lintas. Seluruh warga SMA Frater Don Bosco begitu prihatin dan bersedia membantu sebisa mereka” kenang Rengkung yang pada kejadian naas itu kehilangan tangan kanannya. Tahun ini, Rengkung berharap anak didiknya dapat berhasil lulus UN baik secara kualitas maupun kuantitas, terlebih lagi jika kelak dia disapa oleh mantan anak didik yang telah berhasil dalam hidup dan kariernya. “Jika ada anak didik yang terlibat kenakalan remaja, rasanya saya gagal sebagai g u r u , ” imbuhnya.(findamuhtar)

SAAT ini jejaring sosial seperti Twitter dan Facebook sedang sangat popular di semua kalangan pecinta dunia maya. Baik naka-anak, kawula muda, maupun dewasa sharing dan berkomunikasi melalui akun Twitter dan Facebook-nya, kamu mungkin salah satunya. Agar akun Twitter kamu tetap aman tanpa di-hack oleh hackers, silahkan kamu ikuti tips agar akun Twitter aman berikut ini: · Menghindari setiap penawaran atau iklan yang menarik. Dengan cara menghindari dan tidak tergiur dengan iklan atau penawaran yang menarik, akun Twitter kamu terjamin akan selalu aman tanpa dibajak oleh para pembajak akun twitter. Ketika kamu sedang membuka akun twitter kamu, seringnya kamu akan menemukan berbagai penawaran yang menarik seperti iklan penjualan iPad dengan hadiah gratis berupa sepeda motor di web page twitter kamu. Biasanya sang promoter akan meminta kamu untuk mengklik iklan

tersebut dan mulai mendaftar secara online dengan cara menyertakan akun Twitter atau email kamu. Sebenarnya modus kejahatan criminal di dunia maya ini kerap terjadi dan sangat classic. Oleh karena itu, kamu perlu waspada dengan iklan-iklan/ penawaran yang kiranya tidak terlalu penting dan valid. · Menggunakan aplikasi yang tidak mengirimkan pesan. Biasanya para penipu dalam twitter gemar mengirimkan pesan melalui direct message, mention, atau notifikasi email. Sebaiknya kamu acuhkan pesan-pesan tersebut.

· Sebaiknya kamu juga jangan terjerumus dengan ajakan follow back. Biasanya para penipu akan meminta kamu untuk mengikuti akunnya dan mereka baru akan follow kamu · Kamu sebaiknya selalu cek status twitter kamu dengan cara selalu mengecek akun twiter kamu. Kamu akan mendapatkan informasi terkini seputar penipuan yang menyerang akun twitter atau virus yang akan dilayangkan pada akun twitter. · Gunakan antivirus pada komputer kamu.(perm)


KAMIS 31 JANUARI 2013

Ratu ... dari Halaman 1 Itu sebabnya para staf di istana diminta untuk memanggil Willem hanya dengan nama depannya saja hingga dia berusia 16 tahun. Willem muda pun tidak disekolahkan ke sekolah khusus bangsawan Belanda. Sang Ibu memilih menyekolahkannya ke Protestant Grammar School di Hague. Di tempat ini Willem berkesempatan berkenalan dengan anak-anak seusianya dari beragam latar belakang. Menginjak masa remaja, Willem turut memiliki permasalahan dengan orang tuanya dan menjadi sosok pemberontak. Tidak bisa diatur, dia kemudian dikirim ke Atlantic College dekat Cardiff untuk mengikuti pendidikan singkat selama dua tahun. Dalam wawancara di sebuah stasiun televisi, Willem mengakui bahwa dia dan orangtuanya memiliki masalah pada waktu itu. “Jadi memang sebaiknya kami berpisah untuk sementara waktu,” ujar Willem kala itu. Willem kemudian melanjutkan kuliah dengan mengambil jurusan sejarah di Leiden University pada tahun 1987 setelah menyelesaikan wajib militer di Royal Netherlands Navy. Gelar sarjana berhasil diraihnya pada 1993. Alih-alih menjadi sejarawan, Willem lebih tertarik kembali ke dunia militer. Dia pun memilih menjadi pilot di angkatan bersenjata Belanda. Setelah berhasil meraih sertifikasi menerbangkan pesawat militer, Willem kemudian menghabiskan waktu beberapa bulan di Netherlands Defence College. Kemampuannya sebagai pilot teruji ketika menerbangkan pesawat yang membawa bantuan misi kemanusiaan di Kenya. Selain memiliki minat yang besar di dunia militer, Willem juga tertarik pada pengelolaan air di Eropa Timur. Dia bahkan menjadi anggota kehormatan World Commission on Water di abad 21 dan anggota Global Water Partnership, sebuah badan yang dibentuk Bank Dunia, PBB dan Kementerian Di tahun 1999, pangeran berambut pirang ini bertemu dengan wanita yang kelak akan menjadi istrinya di sebuah pesta yang diselenggarakan oleh teman dekatnya. Di pesta tersebut, Willem langsung merasakan ketertarikan kepada Maxima, ahli ekonomi asal Argentina yang bekerja di Deutsche Bank, New York. Pada Maret 2001, pasangan ini kemudian mengumumkan pertunangan mereka. Walaupun terdapat kontroversi pada ayah Maxima, yang merupakan seorang menteri selama pemerintahan militer yang brutal, namun itu tidak menghalangi rakyat Belanda mencintai ratu masa depan Negeri Kincir Angin tersebut. Maxima sukses merebut hati rakyat Belanda. Pada Februari 2002, mereka pun akhirnya menikah. Tidak lama berselang, pada 7 Desember 2003, putri pertama mereka, Catharina-Amalia, lahir. Disusul kelahiran putri kedua mereka pada Juni 2005, yang diberi nama Alexia Juliana. Kini pangeran pemberontak yang awalnya segan mewarisi tahta Ratu Beatrix itu bersiap menjadi pewaris selanjutnya.(vinc)

Minta ... dari Halaman 1 Menurut Kabag Humas BNN Sumirat Dwiyanto, selain Wanda ada satu orang lagi yang dibebaskan dan terbukti negatif. Wanita tersebut bernama Sri Dewi Widiawati. Penyerahan Wanda pada keluarga dikarenakan dirinya tidak terbukti terlibat dalam pesta yang dituduhkan, “Berdasarkan hasil pemeriksaan dan fakta serta saksi oleh BNN, disimpulkan bahwa saudari Wanda dinyatakan negatif dan tidak cukup bukti. Untuk itu tepat jam setengah tujuh Wanda dan Sri Dewi kami kembalikan ke keluarga masing-masing,” ujar Sumirat. Sementara itu, 8 orang lain termasuk Raffi Ahmad masih harus diperiksa BNN, “Status 8 orang lagi kami ajukan perpanjangan pemeriksaan selama 3x24. Kami juga akan meminta keterangan para ahli, ahli pidana, dan lain-lain untuk dimintai keterangan selanjutnya,” ujar Sumirat. Begitu dibebaskan, Wanda mempunyai permintaan khusus untuk media, yakni pemulihan nama alias ingin media meluruskan berita yang selama ini dianggap menghantam dirinya. “Saya mohon dengan sangat media meluruskan berita yang selama ini berkembang menghantam saya, keluarga, serta orang tua saya,” ujar Wanda dalam jumpa pers kebebasannya di kantor BNN, Cawang, Jakarta Timur. Hal ini sangat diharapkan Wanda. Pasalnya, Wanda tak mau anak kandungnya melihat atau membaca berita-berita yang negatif tentang dirinya. “Saya punya tiga anak kandung dan saya ga mau anak-anak saya membaca dan melihat berita-berita tersebut,” sambung Wanda. Dia pun mengambil hikmah dari kejadian ini, Wanda akan berusaha menjadi seseorang yang lebih waspada lagi. “Kejadian ini menjadi pelajaran yang berharga bagi saya. Saya akan lebih waspada dan hatihati lagi dalam bertindak. Semoga saya tidak lagi berada dalam tempat dan waktu yang salah. Saya bisa jadi lebih bijaksana lagi, lebih berkontribusi dan bermanfaat lagi bagi masyarakat,” pungkasnya.(kplc/dw)

Kerry ... dari Halaman 1 Penunjukkan Kerry dan pembahasannya di Senat dipercepat, karena dukungan dari kedua partai (bipartisan) untuk politisi berusia 69 tahun ini. Selama 28 tahun, Kerry berkarir di Senat sebagai Senator untuk Negara Bagian Massachusetts. Dunia mengenalnya saat 2004 ia menjadi Capres Partai Demokrat yang gagal menggulingkan George W Bush di periode keduanya. Hillary sendiri muncul untuk terakhir kalinya di televisi nasional dalam kapasitasnya sebagai pejabat negara. Dari Antartika ke London, Hillary muncul di beberapa televisi nasional untuk terakhir kalinya sebagai menteri luar negeri. Menggunakan satelit dan internet, ia terhubung dengan sejumlah televisi ini untuk menjawab pertanyaan wartawan yang mewawancarainya, hingga para penonton. Kemana langkah Hillary selanjutnya? setelah berulangkali menegaskan akan menghindari dunia politik saat turun dari jabatannya sebagai Menlu, Hillary membuka pintu kembali dan sepertinya kemungkinan mencalonkan diri sebagai Presiden AS tahun 2017 mendatang. Dalam wawancara bersama stasiun televisi CBS, mantan ibu negara AS ini tampaknya mendapatkan dukungan dari Presiden Obama.(inlc)

Telusuri jejak Napoleon di Jawa NUSANTARA tak hanya pernah dijajah oleh Belanda. Perancis pun pernah menjajah. Kaisar terkenal asal Perancis, Napoleon Bonaparte, pernah bertutur, “Pertahankan Jawa, berapa pun harganya!” Ia mengungkapkan hal tersebut kepada Menteri Kelautan dan Wilayah Jajahan Perancis Admiral Decres pada Oktober 1810. Pada awal abad ke-19 itu, di Samudra Hindia, Perancis hanya memiliki kekuasaan di Mauritius, Bourton, dan Jawa. Bahkan antara 1808

dan 1811, tinggal Pulau Jawa daerah koloni Perancis yang masih tersisa. Ketika menjadi Gubernur Jenderal di Jawa, Daendels berulang kali meminta Napoleon mengirim pasukan bantuan untuk mempertahankan pulau itu dari serbuan Inggris. Namun, yang akhirnya dikirim adalah Janssens, jenderal penjilat yang lebih paham ilmu logistik ketimbang ilmu perang. Ia memimpin armada compang-camping berisi pasukan pemabuk yang

sama sekali tidak memiliki disiplin. Mereka kalah saat ditugasi memperkuat pertahanan Perancis di Jawa. Pada Agustus 1822, kapalkapal Inggris mendarat dengan 100 kapal perang, lengkap dengan pasukan amfibinya, memadati Teluk Jakarta. Pertempuran pecah di Pulau Onrust, di Kota Batavia, Weltreveden, Meester Cornellis (Jatinegara), dan terakhir di Jatingaleh, Semarang. Dipimpin oleh Jenderal Auchmuty, pasukan Inggris yang terdiri dari tentara

Eropa dan India dengan mudah membuat kocarkacir bala tentara Perancis yang merupakan gabungan antara serdadu Perancis, Belanda, dan pribumi. Berakhir sudah kekuasaan Perancis di Hindia Timur. “Penjajahan Perancis di Indonesia enggak banyak yang tahu, lho. Culture Stelsel, Anyer-Panarukan, dikira yang bikin Belanda, padahal Perancis,” ungkap Ketua Komunitas Historia Indonesia Asep Kambali. Ia menuturkan bahwa sebagian besar sejarawan

Indonesia “Belanda centris” serta sering melupakan Perancis dan Inggris yang juga pernah menjajah Indonesia. Oleh karena itu, Komunitas Historia Indonesia (KHI) membuat acara wisata sejarah, yaitu “Menelusuri Jejak Perang Napoleon di Jawa”. Para peserta akan dibawa ke dalam sebuah tur sekaligus untuk menemukan jawaban mengapa keinginan Nalopeon untuk mengirim 10.000 pasukan ke Jawa tak pernah terlak-

sana? Tur akan dimulai dari Museum Bank Indonesia, berlanjut ke kawasan Batavia Lama, Jatinegara, dan Matraman. Tur ni cocok untuk anak mulai usia 10 tahun dan orang dewasa. Peserta yang tertarik untuk mengikuti tur ini perlu membayar biaya sebesar Rp 75.000, sudah termasuk tiket kereta Kota-Jatinegara, tiket masuk lokasi, dan buku Perang Napoleon di Jawa 1811. Untuk informasi lebih lanjut, bisa menghubungi pihak KHI.(komc)

PKS pun ada di sini,” ucap Hidayat. Luthfi sendiri masih enggan berkomentar terkait penetapan tersangka dirinya oleh KPK terkait kasus impor daging. “Saya belum mau komentar, saya pelajari dulu apa yang terjadi,” ujar Luthfi di kantor DPP PKS, Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, kemarin.

dua alat bukti yang cukup yang bisa dikaitkan dengan salah salah satu anggota DPR atas nama LHI. - AAE dan JE diduga melanggar pasal 51 atau pasal 13 Undang-Undang Nomor 31 tahun 1999. Kemudian dari hasil ekspos perkara, KPK menemukan dua alat bukti yang cukup yang kemudian menyimpulkan bahwa AF

dan LHI diduga melanggar pasal 12 a/b atau pasal 5 ayat 2 Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999. - Barang bukti yang diamankan KPK adalah uang sebanyak Rp 1 miliar terdiri dari pecahan Rp 100 ribu, uang tersebut ditemukan di mobil AF, selepas dari pertemuan antara AF dengan JE dan AAE di gedung PT IU.(temc)

Sementara itu Juru Bicara KPK Johan Budi, mengatakan kronologi penangkapan AF adalah sebagai berikut: - Penyerahan uang dilakukan di PT IU, di mana di PT tersebut ada JE dan AAE yang kemudian diterima ke AF. - Kemudian dari sana AF meluncur ke sebuah hotel di Jakarta, kemudian dari informasi yang kita peroleh AF akan bertemu dengan seseorang di hotel tersebut. Sementara JE dan AAE meninggalkan kator di PT IU. Setelah kita memastikan uang itu

sudah ada di AF maka kita melakukan penangkapan pada pukul 20.20 WIB di hotel tersebut. kemudian dari penangkapan AF yang ternyata dia bersama M keluar dari hotel itu, kemudian KPK melakukan penangkapan terhadap JE dan AAE alias D. - Jadi AF ditangkap di sebuah hotel di Jakarta. Sementara AAE dan JE ditangkap di rumah AAE, di kawasan Cakung, Jakarta Timur. - Kemudian sekitar pukul 22.30 WIB penangkapan dilakukan di rumah AAE.jadi selain melakukan menangkap AF di hotel tersebut bersama M, kemudian keempatnya bersama sopirnya dibawa ke KPK. - Kemudian dilakukan pemeriksaan maraton di gedung KPK. Dari hasil gelar perkara yang berlangsung hari ini disimpulkan bahwa KPK sudah menemukan dua alat bukti yang cukup berkaitan dengan dugaan tindak pidana penyuapan yang dilakukan oleh JE dan AAE selaku pemberi kepada AF sebagai penerima. - Kemudian juga ditemukan

menekankan tentang pentingnya warga untuk memenuhi kewajiban pajak mereka termasuk keinginan untuk tranparansi bagi para pejabat publik. “Mari kita ciptakan kultur pajak berbudaya, menciptakan pemerintahan yang bersih, transparan, dan bertanggung jawab,” demikian kata SBY di depan Direktorat Jenderal Pajak pada tahun 2009 ketika ia memasukkan SPT tahunan. Sementara, Agus (34), dalam SPT tahun 2011 ia menyebutkan memperoleh penghasilan tahunan Rp70,2 juta. Agus adalah seorang perwira di Kostrad di Jakarta. Dokumen pajak itu juga memperlihatkan, Agus membuka empat rekening bank berbeda dan sebuah akun deposito dengan total Rp1,63 miliar. Tak ada informasi di dokumen mengenai sumber-sumber dana tersebut dan pada bagian pendapatan tambahan, termasuk istri Agus, Annisa Pohan, dibiarkan kosong. Agus terdaftar sebagai pembayar pajak sejak tahun 2007 namun baru memasukkan SPT pada tahun 2011. Ibas memberikan penjelasan, berdasarkan undangundang, hanya perwira tinggi militer yang wajib melaporkan sumber kekayaan mereka. “Mas Agus sekarang hanya seorang mayor,” katanya, dalam email. Ibas, yang menggambarkan dirinya sebagai pejabat publik dalam kapasitasnya sebagai anggota DPR, mengaku selalu konsisten memasukkan pelaporan pajak ke KPK sejak tahun 2009. “Saya selalu memenuhi kewajiban saya untuk memasukkan pelaporan pajak tahunan sesuai dengan aturan,” katanya. Berdasarkan SPT tahun 2011, Ibas memperoleh pengasilan Rp183 juta sebagai

anggota DPR dari Partai Demokrat. Ia juga memiliki investasi sebesar Rp900 juta di PT Yastra Capital, deposito sebesar Rp1,59 miliar, dan uang tunai totalnya mencapai Rp1,57 miliar. Ibas tidak menyebutkan dalam SPT pendapatan lainnya seperti pembayaran dividen, donasi, saham ataupun jenis investasi lain. Ia memiliki total aset sebesar Rp6 miliar seperti yang tertulis dalam SPT tahun 2010 termasuk sebuah Audi Q5 SUV dengan harga Rp1,16 miliar. Sebagai seorang anggota DPR, Ibas diharuskan melaporkan kekayaan ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di mana ia menyebutkan total aset pada tahun 2009 sebesar Rp4,42 miliar. Dalam SPT tahun 2009, aset Ibas senilai Rp5,18 miliar. Ia tidak menyebutkan adanya sumber pendapatan lain. Menko Perekonomian Hatta Rajasa, yang juga mertua Ibas, memberikan penegasan. “Sebagai ayah dari mereka (Ibas dan Agus), saya memberikan kepastian kepada Anda jika tak ada perbedaan dari pelaporan pajak mereka,” katanya. Dirjen Pajak Fuad Rahmany mengatakan seharusnya ada penjelasan rasional jika ada perbedaan data yang mencurigakan dari pembayaran pajak yang dilakukan keluarga presiden. “Mustahil jika keluarga presiden tidak mengisi SPT dengan benar. Mereka memiliki tim khusus yang menghitung semua kewajiban pajak mereka untuk memastikan akurasi,” katanya. Fuad menambahkan, direktorat juga tak punya otoritas mempertanyakan ke pembayar pajak jika terdapat perbedaan antara akun bank dan penghasilan tahunan mereka.(inlc/bisc/tric/dw)

Ada ... dari Halaman 1 Menariknya, KPK menangkap seorang wanita muda dalam operasinya, malam itu. Sumber di kalangan penyidik KPK menyebutkan, wanita ini diduga sedang bermesraan dengan seorang pelaku suap di satu kamar hotel. “Mereka sedang berduaduaan,” ujarnya, Rabu (31/1) kemarin. Menurut sumber tersebut, wanita yang usianya diperkirakan 20 tahunan itu berasal dari sebuah universitas terkemuka di Jakarta Selatan. Keberadaannya disinyalir terkait dengan gratifikasi seks. “Masih didalami kemungkinan ke arah itu,” kata sumber. Selain LHI, tersangka lainnya adalah AF (diduga Ahmad Fathoni, staf khusus LHI), JE (diduga Juard Effendi, Direktur Utama PT Indoguna Utama), dan AAE (salah seorang Direktur Indoguna). JE dan AAE menyerahkan uang Rp1 miliar kepada AF di kantor Indoguna di kawasan Pondok Bambu, Jakarta Timur. Dari tempat tersebut, AF membawa uang itu ke hotel Le Meridien sebelum

kemudian diserahkan kepada LHI. Sementara itu, Ketua Fraksi PKS DPR RI Hidayat Nur Wahid, terkejut mendengar kabar ditetapkannya seseorang berinisial LHI sebagai tersangka oleh KPK. “Ini informasi resmi atau bukan?” ujar Hidayat memastikan ketika dimintai konfirmasi, Rabu kemarin. Hidayat mengatakan pihaknya masih menunggu penyelesaian kasus ini. “Nanti kita akan mengklarifikasi kasus ini,” ucap dia. Hidayat yang juga mantan Presiden PKS ini, yang dihubungi di sela rapat pleno PKS di Kantor DPP, mengatakan, dalam rapat tidak disinggung perihal beredarnya kabar Luthfi yang sebelumnya disebutkan terlibat dalam kasus itu. Dia juga mengatakan agar kasus ini segera dibuka untuk mencari kebenarannya. Menurut Hidayat, rapat yang digelar merupakan rapat rutin DPP setiap minggu. “Rapat hanya membahas pemenangan Pemilu 2014 dan Presiden

KRONOLOGI PENANGKAPAN

Istana ... dari Halaman 1 “Hal yang biasa, secara transparan selalu menyerahkan SPT tahunan, tiap tahun dilaporkan. Ini perlu, kalau ada selisih, kembalikan ke yang berwenang,” kata Julian. Julian juga meminta masalah ini tidak perlu dibesar-besarkan. “Enggak usah diberitakan secara khusus,” pinta dia. Di tempat terpisah, Wakil Sekjen DPP Partai Demokrat Ramadhan Pohan mengatakan pemberitaan itu tidak berimbang. Berita di media nasional itu, dituding tidak beretika. “Itu berita cari sensasi, mau naikkan oplah saja. Secara jurnalisme, menyedihkan karena tidak cukup cover both side,” kata Wakil Ketua Komisi I DPR RI ini. Di tempat terpisah, Menteri Keuangan Agus M a r t o w a r d o j o mengatakan penjelasan terkait bocornya Surat Pemberitahuan (SPT) tahunan pajak penghasilan (PPh) Presiden SBY dan keluarga akan disampaikan oleh Direktorat Jenderal Pajak. “Justru saya minta untuk Dirjen Pajak menindaklanjuti hal ini. Jadi apa berita yang akan disampaikan tentu akan disampaikan oleh Dirjen Pajak,” katanya. Agus menegaskan dirinya tidak bisa mengkonfirmasi data SPT pajak Presiden SBY dan keluarga yang dibeberkan dalam salah satu media cetak nasional. “Saya tidak bisa confirm itu, karena itu rahasia. Jadi kebenaran data itu saya tidak ingin komentar karena kalau komentar saya malah melakukan sesuatu yang melanggar Undang-Undang,” ujarnya. Apabila menjawab hal tersebut, imbuhnya, akan muncul dugaan bahwa Menkeu mengkonfirmasi apakah data yang

terungkap dalam artikel tersebut benar atau tidak. “Saya tidak konfirmasi tentang datanya. Itu saya mau ingatkan adalah rahasia dan bagi yang membicarakan masalah SPT adalah satu tindakan pidana,” tegasnya. TIMBULKAN TANYA Pelaporan pajak tahunan Presiden SBY beserta kedua anaknya, Agus dan Ibas, menimbulkan tanda tanya. Dalam dokumen yang menunjukkan SPT SBY dan kedua anaknya, yang berhasil didapatkan The Jakarta Post, tidak menyebutkan detail sejumlah penghasilan yang didapatkan sepanjang tahun 2011. Demikian dikutip Tribunnews.com. Keaslian dokumen itu dibenarkan oleh sejumlah sumber yang bekerja di Direktorat Jenderal Pajak, Kementerian Keuangan. SPT tahun 2011 yang dimasukkan pada kuartal pertama tahun 2012 tertulis, SBY disebutkan memperoleh penghasilan Rp1,37 miliar selama setahun sebagai presiden dan tambahan Rp107 juta dari sejumlah royalti. Dalam dokumen itu juga terungkap pada tahun 2011, SBY membuka sejumlah rekening bank yang total nilainya mencapai Rp4,98 miliar dan 589.188 dollar AS atau sekitar Rp5,7 miliar (kurs Rp9.600 per dollar AS). Dalam SPT itu tak disebutkan detail dari mana sumber keuangan itu. Juru bicara presiden,Julian Pasha, tidak memberikan respon atas pertanyaan The Jakarta Post, Selasa (29/1). The Jakarta Post juga tak berhasil mendapatkan SPT SBY tahun sebelumnya dan juga tak tahu di mana danadana itu tersimpan, apakah berasal dari harta sebelumnya atau merupakan akumulasi terbaru. SBY selama ini selalu

UN ... dari Halaman 1 JADWAL UN DAN UNPK TAHUN 2013 TINGKAT

WAKTU

SUSULAN

SMA/MA SMK/SMALB Paket C IPS Paket C IPA Paket C Kejuruan SMP/MTs/SMPLB Paket B/Wustha SD/MI dan SDLB Paket A/Ula

15-18 April 2013 15-17 April 2013 15-18 April 2013 15-18 April 2013 15-16 April 2013 22-25 April 2013 22-24 April 2013 6-8 Mei 2013 6-8 Mei 2013

22-25 April 2013 22-24 April 2013 29-30 April & 1-2 Mei 13-15 Mei 2013 -

“Yang berbeda adalah UN akan digelar serentak dengan UNPK. BSNP baru saja mengirim peraturan POS untuk pesta pelajar ini,” ujar Wowor yang ditemui wartawan Rabu (30/1) kemarin di ruang kerjanya. Adapun jadwal UN dan UNPK tahun 2013, untuk tingkat SMA/MA digulir 1518 April 2013 (susulan 22-25 April), tingkat SMK/SMALB 15-17 April 2013 (susulan 2224 April), Paket C IPS 15-18 April, Paket C IPA 15-18 April dan Paket C Kejuruan 15-16 April. Di tingkat SMP, MTs dan SMPLB, UN serentak dilaksanakan 22-25

April (susulan 29-30 April dan 1-2 Mei) sedangkan Paket B/Wustha 22-24 April 2013. Tahun ini, UN SD/MI dan SDLB ditetapkan 6-8 Mei 2013 (susulan 13-15 Mei) dan Paket A/Ula 6-8 Mei 2013. Wowor pun meminta, Dinas Pendidikan di kabupaten/kota se-Sulut untuk secepatnya mengirimkan data lengkap peserta UN dan UNPK. “Mengingat jadwal pelaksanaan UN yang semakin dekat, diharapkan seluruh daerah di Sulut untuk secepatnya memasukan data lengkap peserta UN dan UNPK tahun 2013,” himbau Wowor.(emem/dw)

Menkominfo ... dari Halaman 1 Dan, guna pematangan kegiatan tersebut, Menteri Komunikasi dan Informasi (Menkominfo) Titaful Sembiring pun menanyakan langsung kepada Walikota Manado GS Vicky Lumentut (GSVL) saat acara rapat kerja (raker) dan penyerahan Daftar Penduduk Potensial Pemilih Pemilu (DP4), Selasa (29/1) lalu, di Jakarta Convention Center (JCC). Tifatul menyapa dan langsung menyalami GSVL kala itu. Sapaan tersebut ternyata tidak hanya salaman biasa, akan tetapi ingin menanyakan soal pelaksanaan HPN yang akan dilaksanakan di Manado 4-11 Februari 2013 mendatang, dimana pada acara puncaknya akan dihadiri langsung Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). “Beliau (Menkominfo, red) ingin memastikan apakah menyambut HPN sudah siap atau belum,” ujar GSVL kepada Swara Kita. Momen ini tidak dibiarkan begitu saja karena masih dalam posisi berdiri, GSVL menyatakan, bahwa Pemkot dan masyarakat Manado telah siap untuk menyambut dan mensukseskan pelaksanaan harinya para wartawan itu. “Saya sudah sampaikan dan laporkan bawah Pemkot dan masyarakat Manado mendukung penuh serta siap mensukseskan HPN di Manado. Beliau nampaknya sudah tak sabar untuk datang dan berkunjung ke Manado,” jelas Ketua APEKSI ini. Pelaksanaan HPN sendiri

selain akan dihadiri Presiden SBY, juga sejumlah menteri KIB II dan tentunya para wartawan dari luar negeri. Sebelumnya, Presiden SBY sangat mendukung Sulut menjadi tuan rumah HPN 2013 ini. “Presiden sangat mengapresiasi acara yang selalu sukses diselenggarakan setiap tahun ini, untuk bisa dilaksanakan di Manado. Manado menurut SBY sudah sangat berpengalaman menjadi tuan rumah dari berbagai iven nasional maupun internasional. Jadi sangat tepat jika HPN 2013 ini dapat dilaksanakan di Manado,” ujar Ketua Panitia Pusat HPN 2013 Muhammad Ihsan. Pada peringatan HPN 2013 di Manado 11 Februari nanti, Presiden SBY juga sekaligus menandatangani Prasasti Museum Frans dan Alex Mendur bersaudara, meresmikan Sekretariat Inisiatif Segitiga Terumbu Karang (CTI), menyerahkan Kepres Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Bitung, serta meresmikan pembangunan jalan tol Manado-Bitung dan peresmian penerbangan internasional Lion Air dari Bandara Sam Ratulangi. Selain serangkaian kegiatan Presiden, Ibu Negara Ani Bambang Yudhoyono juga akan menghadiri pertemuan antara parlemen perempuan se-Indonesia. Acara ini akan dihadiri oleh para birokrat perempuan, perempuan menteri, dan para ahli perempuan.(dede/dewe)


KAMIS 31 JANUARI 2013

Satu miliar penduduk dunia kurang gizi DELEGASI Rusia ke Forum Parlemen Asia Pasifik Gorbunov Gennady mengatakan, ahli internasional menunjukkan ketahanan pangan akan menjadi isu penting yang berkepanjangan dan patut diantisipasi menyangkut pasokannya. “Tahun 2050 diperkirakan ada 10 miliar jiwa menjadi penduduk dunia. Ini akan menjadi tantangan tersendiri mengingat jumlah penduduk kekurangan gizi mencapai 1 miliar jiwa,” ujar Gennady sebagaimana dilaporkan wartawan Kompas Stefanus Osa dari Vladivostok, Rusia, Rabu (30/1/2013) pagi kemarin. Gennady mengatakan, kekurangan gizi memerlukan upaya dengan meningkatkan kualitas pangan dan potensi agraria tanpa merugikan lingkungan yang terkait kebutuhan lahan. Salah satu yang diperlukan adalah mengintensifikasi teknologi pangan. Rusia, katanya lebih lanjut, akan menjadi pemimpin dalam menanggapi isu-isu kekurangan pangan dan gizi masyarakat.(komc)

Harga cengkih mulai tembus Rp122 ribu/kg Akibart adanya permintaan ekspor ke negara China yang tetap tinggi Manado—Harga emas cokelat julukan salah satu komoditi andalan Provinsi Sulut yakni cengkih di sentra perdagangan Kota Manado, terus mengalami kenaikan. Bahkan saat ini sejumlah pedagang pengumpul sudah berani menawar dengan harga Rp122 ribu per kilogram (kg). Menurut sejumlah pedagang, harga komoditi cengkih akan terus mengalami kenaikan seiring dengan tingginya permintaan pasar baik dalam maupun luar negeri. “Saat ini harga cengkih berada di level Rp122 ribu per kg dan diperkirakan harga cengkih akan terus naik karena pabrikan sangat membutuhkan sedangkan stok di tangan petani sudah habis,” kata Mersin Tuol, salah satu pedagang pengumpul di Pasar Bersehati Manado. Dikatakan Mersin, saat ini berapapun cengkih yang dibawa petani pasti dibeli pedagang. Sementara itu, Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Sulut, Drs Sanny Parengkuan MAP mengatakan pihaknya akan terus melakukan pengawasan

Harga emas melesat karena stimulus Fed RENCANA The Fed untuk menambah dana stimulus di Amerika Serikat berhasil mengangkat harga emas, yang sempat mengalami penurunan selama beberapa hari. Harga emas Loco London Gold (LLG) pada perdagangan Selasa (29/1/2013) kemarin ditutup pada posisi 1.663,8 dollar AS per ounce. Harga penutupan tersebut naik 8,95 dollar AS per ounce atau 0,5 persen dibandingkan posisi satu hari sebelumnya. Resisten pertama di 1.670 dollar AS dan berikut di 1.675 dollar AS. Pada perdagangan pagi ini, Rabu (30/1/2013), harga emas LLG dibuka pada posisi 1.663,6 dollar AS atau turun 20 sen. Peningkatan harga emas pada perdagangan kemarin juga terjadi di New York. Harga emas untuk Februari ditutup naik 8,1 dollar AS per ounce menjadi 1.661 dollar AS, atau mengalami kenaikan sebesar 0,5 persen. Harga emas di pasar spot juga naik 7,6 dollar AS menjadi 1.662,5 dollar AS per ounce.(komc)

Bursa AS akan cenderung mendatar BURSA saham AS berpotensi mendatar pada perdagangan Rabu (30/1/2013) menjelang data gaji swasta dan data pertumbuhan serta hasil pertemuan dua hari The Fed. Indeks Dow Jones mendekati level 14.000. Indeks Dow Jones naik 0,5% ke 13.954,42, indeks S&P naik 0,5% ke 1.507,84 dan indeks Nasdaq lebih rendah 0,02% ke 3.153,66. Namun Dow belum mampu menembus level 14.000 sejak 17 Oktobe 2007. Indeks S&P menguat setelah mendapat dukungan dari saham sektor energi, telekomunikasi, peralatan kesehatan. Pada Rabu pagi waktu AS akan dirilis data hasil survei gaji sektor swasta untuk bulan Januari. Data ini akan menunjukkan pertumbuhan pasar tenaga kerja AS. Hal ini berurutan dengan data non-farm payrolls yang akan dirilis hari Jumat. Departemen Perdagangan AS juga akan merilis data pertumbuhan ekonomi kuartal keempat 2012. Dari survei yang dilakukan marketwatch pertumbuhan akan mencapai 1%. Perkiraan ini turun dari 3,1% di kuartal ketiga 2012. Investor juga akan menantikan hasil pertemuan dua hari Federal Reserve AS. Bank sentral AS tersebut berpotensi akan melanjutkan pembelian obligasi dengan anggaran US%85 miliar per bulan. Komite Kebijakan Moneter The Fed telah memulai pertemuan dua hari sejak Selasa kemarin. Pasar mengharapkan bank sentral AS untuk tetap mempertahankan suku bunga rendah dalam jangka pendek. Hal ini untuk mendukung perekonomian di Negeri Paman Sam tersebut. Bursa Eropa bergerak tertekan seperti indeks FTSE naik 0,07%, indeks DAX turun 0,1%, indeks CAC turun 0,1%. Minyak mentah jenis Brent naik 0,4%, kurs EUR/ USD naik 0,3%. Namun bursa Asia menguat tajam seperti indeks Nikkei naik 2,25, indeks Hang Seng naik 0,7%, indeks STI naik 0,8%, indeks Shanghai naik 1%, indeks Kospi naik 0,45, indeks ASX naik 0,1%. Untuk minyak AS naik 0,3%. harga emas naik 0,1%, harga perak naik 0,5% dan harga tembaga naik 1,1%.(inic)

terhadap pergerakan harga komoditi unggulan di sentra perdagangan Kota Manado dan sekitarnya. “Pemerintah akan terus melakukan pemantauan harga sehingga dapat berpihak sepenuhnya kepada petani,” kata Parengkuan. Dikatakan, harga cengkih saat ini diharapkan bisa dirasakan masyarakat khususnya petani cengkih, sebab walaupun tahun ini tidak ada panen raya tapi tetap ada sebagian daerah yang akan panen cengkih. “Terkontraksinya harga cengkih juga diakibatkan permintaan ekspor dari negara Cina, menyusul ciri khas cengkih Sulut yang berbeda dengan daerah lain,” bebernya. Menurut Sanny, saat ini ada beberapa negara yang permintaan akan cengkeh Sulut sangat tinggi. “Negara Cina akan membeli cengkeh Sulut dengan volume yang cukup banyak, dan dengan harga yang memuaskan. Mereka akan membeli cengkih petani Sulut dengan harga yang jauh lebih tinggi dari harga di tingkat pedagang,” jelasnya.(haer)

Kenaikan pajak harus diimbangi intensif PERIKANAN budidaya mampu mendorong produksi perikanan mengalami peningkatan tahun 2013.(foto:ist)

PERIKANAN

DKP Sulut targetkan 695.903 ton ikan Manado—Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Sulut menargetkan produksi ikan sebesar 695.903 ton di Tahun 2013. Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan(DKP) Sulut, Ronald Sorongan mengatakan perikanan budidaya mampu mendorong produksi perikanan mengalami peningkatan tahun 2013. “Tahun 2013 menargetkan

produksi perikanan sebesar 695.903 ton, dari jumlah itu, 66,2 persen diharapkan dari perikanan budidaya,” kata Sorongan. Menurutnya, prosentase 66,2 persen perikanan budidaya mampu tercapai bila produksi perikanan ini mampu mencapai 460.950 ton. “Tahun 2012 lalu produksi perikanan budidaya ditargetkan mencapai 199.320 ton, tetapi tahun 2013 diharapkan mengalami

KELUARGA BESAR

peningkatan 131 persen sehingga mampu mencapai sasaran 460.950 ton,” katanya. Realisasi perikanan budidaya yang berhasil dirangkum DKP Sulut untuk periode Januari sampai November 2012, katanya sudah mencapai 192.502,1 ton atau 96,6 persen dari target tahunan. Untuk tahun 2013 hanya menargetkan perikanan tangkap dari perairan laut

KELUARGA BESAR

sebesar 234.953 ton, atau hanya 33,8 persen, di tahun mendatang proporsinya akan makin mengecil seiring terutama bila produksi perikanan budidaya berhasil dikembangkan. “Peningkatan target ikan budidaya menyusul peluang pasar yang sangat tinggi, karena masyarakat sudah mengkonsumsi ikan budidaya setiap hari,” bebernya.(haer)

Jakarta—Kamar Dagang dan Industri (Kadin) menilai upaya pemerintah yang ingin menaikkan pajak untuk mengejar pendapatan masih wajar. Namun, pemerintah harus mengimbanginya dengan beberapa insentifikasi. Ketua Umum Kadin Suryo Bambang Sulisto mengungkapkan, pemerintah harus tegas dalam menerapkan kenaikan pajak. Menurutnya, kenaikan tersebut tidak boleh sampai berdampak pada iklim usaha di Indonesia. “Jangan sampai menjadi tidak menarik, Kita perlu menjaga kestabilan arus investasi yang masuk jangan sampai terganggu. Indonesia dianggap tujuan investasi yang sangat menarik,” ujar dia, di Four Season, Jakarta, Rabu (30/1/2013). SBS mengatakan, pemerintah perlu melakukan konsultasi jika ingin menerapkan kenaikan

tersebut. Menurutnya, kenaikan tidak boleh dilakukan sebagai solusi jangka pendek saja. “Meningkatkan pajak bukan berarti meningkatkan pendapatan negara, menurunkan pajak bisa meningkatkan pendapatan negara karena kuenya diperbesar,” ujar SBS. Menurutnya, dengan intensif pajak, maka investor akan tertarik untuk berbisnis di Indonesia. Dengan begitu, jumlah wajib pajak menjadi lebih banyak yang pada akhirnya pajak banyak yang masuk. “Jadi upaya intensifikasi untuk meningkatkan pendapatan pajak boleh-boleh saja, tapi jangan lupa upaya ekstensifikasi. Kuenya diperbesar, jadi jangan intensifikasi saja tapi strategi gimana ekstensifikasi,” tukas dia.(okez)


KAMIS 31 JANUARI 2013

SWARA KAMI

SWARA ANDA

Siapa di balik apa

Dibenahi sektor pertanian

CERITA berita berkelok arah, menjauhi titik pijak. Favorable adalah bahasa lain bagi tingginya rating, yang menjadi pedoman pasti para pengelola industri media dan pemasoknya: rumah-produksi dan terutama pemasang iklan. Di mana ada rating, di situ muncul mata tayangan yang berorientasi pada yang mendapat rating, di sanalah berita mati suri dan hanya menjadi buah bibir seturut kemauan kuasa. Mengarung di lautan rakyat yang terus didera sistem, demo terhadap segenap kebijakan yang diatur membodohi sudah pasti tak mungkin diselesaikan dengan hanya menampung segala keluhan itu, sebab tampungan keadilan sudah meluber dan tumpah ruah sebagai sungai darah yang mengisahkan dukacita panjang di sejarah masa silam kelam dan penuh rekayasa. Angan di angin menghembus kaku dan tegang. Cerita kita tentang keadilan seakan berbumbu takut dan gentar. Tentang ketegangan yang terus dihembuskan, inilah yang menjadi ancaman terhadap orang Indonesia di tanah air-nya sendiri. Hari pers kemarin dengan segala pesan-pesan moral dan spiritualnya cuma boleh bersandiwara atas pengingkaran untuk menempatkan diri dan pembelaan terhadap kebenaran dan keadilan yang selama ini sudah dilangkahi. Dalam kenangan tahun-tahun berlalu tanyamu menyaru, “apa yang diperjuangkan”. Oh, kebebasan merdeka yang terpasung. Mari kita ulangi lagi, aroma ketidakadilan itu rupanya sering bersumber dari “lemahnya” pengawasan. Kata “lemah” pada kalimat sebelumnya adalah alasan kuat yang sering digemakan untuk pura-pura tak tahu dan tak mengerti apa yang terjadi. Lazim sebuah adonan yang hanya kamir di loyang para penipu terus menjadi racun yang pelan-pelan membunuh bagi mereka yang mengonsumsinya, namun keadilan akan memberi tanda siapa di balik apa. Materi akan sedemikian cepat ditarik berbagai penyakit yang menggerogoti, semudah ketika materi itu disedot tanpa kerja berkeringat. Pemberitaan di berbagai media beberapa waktu lampau, mereka yang tertipu itu rupanya tidak hanya ada di negeri seberang. Menghendak keadilan bagi hukum yang berpihak pada rakyat. Kata-kata nisbi dalam judul yang menghentak, sayang, isinya bukan bagi rakyat. Sebab rakyat masih dibenturkan pada hukum dan institusi hukum yang “mahal” dan tak mampu dijangkau. Bila rakyat datang ke pintu pengadilan, sudah pasti isi “kantongnya” akan terkoyak, dan boleh jadi, posisinya sebagai saksi atau korban, justru berubah jadi tersangka. Kegetiran nan takut diumbar kemarin yang buta tuli terhadap soal rakyat sehingga kita hanya “menyanyikan” judul-judul hambar bagi matinya keadilan di bumi ini. Nasib kita ibarat buku yang tak bersampul dengan judul nama kita masing-masing. Bukan cerita soal nasib, atau nasib yang berkisah. Kita cuma punya sederet contoh soal yang memang sudah jadi realita, kerja kita hari ini untuk menata esok yang masih misteri. Mengulang janji yang bergerak seiring hari yang pergi dengan banyak pesan. Teori kedaulatan rakyat yang tak setara dengan implementasi, namun ia masih saja terus diumumkan dan dipositifkan oleh berita. Sementara derita sudah jadi show yang mendulang uang dan proposal peganda biaya tak terduga dan biaya lain-lain. Ruang publik penuh bisik-bisik. Dahaga kita sudah di batas sabar, dan lelah sudah menunggu pagi ketika kita kembali membaca judul yang berbeda dengan issue yang tak lebih sama, jika diperas isinya cuma omelan dan kepedulian di bibir, statement yang diulang-ulang, bom waktu yang mulai bicara, dan menentukan tuhannya sebagai penentu kapan ia meledak-ledak dengan argumen-argumen terkait sistem yang sudah mulai kecolongan. Bagi tiap manusia yang pergi menghadap pencipta tak akan membawa apa pun, selain perbuatan baik dalam niat yang baik, juga moral dan kelakuan yang bersih. Korupsi kata, korupsi waktu, korupsi yang menindas, segala tanya yang menggila dan takut menggelisahkan tidur yang tak nyenyak. Mari kita kembali pada tanya yang sudah pernah kita sampaikan berkali-kali. Berapa banyak dokumen yang kita hasilkan hari ini? Berapa banyak keadilan yang kita bela hari ini? Kita masih bertanya tentang kebenaran dan keadilan. Sesuatu yang sederhana namun menyengat. Kopi hangat pagi ini terlantar di meja bersama sarapan. Mungkin habis kata dan alasan masuk akal, sehingga ledakkan itu lebih tepat masuk comberan saja. Kasih itu mengalir dalam ucapan dan wacana, sering kali memang tidak nyambung karena sungainya sudah dinormalisasi saksi-saksi kebanjiran yang sudah jadi menu santapan saban waktu. Dan tentang persoalan rakyat yang kita bilang mau dibela itu, ternyata mereka sudah dibelangkangi dan dikangkangi. Pada titik ini keberanian untuk mengungkap segala persoalan yang menjadi akar kejahatan itu perlu dibuktikan. Redaksi REDAKSI menerima tulisan dalam bentuk opini, cerita, puisi atau apa saja. Redaksi berhak mengedit tulisan tanpa mengurangi makna yang dikandung tulisan itu. Kirimkan tulisan anda ke: redaksi@swarakita-manado.com atau langsung di antar ke redaksi d/a: Mega Smart VIII No.7 Kawasan Mega Mas Boulevard Manado Telp: 0431 841060, Fax: 0431 841071

NASIONALISME:

Antara tantangan dan jawaban (2) Oleh Ahmad Sidqi KabarIndonesia Asal-usul dari nasionalisme terdapat di lingkungan pergaulan pergaulan Jerman abad kedelapan belas yang secara kultur bersatu tetapi secara politik terpecah belah, dan dalam

pergolakan luas di Eropa yang disebabkan oleh Revolusi Prancis. Nasionalisme lahir dari jiwa-jiwa patriotisme yang kukuh. Ada beberapa tokoh mengemukakan tentang pengertian Nasionalisme.

Nasionalisme dalam perkembangan di Indonesia mendapatkan pengaruh yang besar. Apalagi zaman sekarang ini dengan arus globalisasi yang diboncengi oleh kapitaslime berkelanjutan (late capitalism). Dahulunya Kapitaslime ini adalah sebuah sistem yang bergerak melalui fisik yaitu melalui kolonialisme dan

imperalisme yang secara historis sudah berkuasa berabad-abad. Peranan budaya sangat penting bagi Indonesia. Terlebih lagi, Indonesia adalah negara yang multikultur, negara yang memiliki banyak budaya. Budaya dalam pengertian yang luas adalah pancaran daripada budi dan daya. Seluruh apa yang difikir,

dirasa dan direnung diamalkan dalam bentuk daya menghasilkan kehidupan. Budaya adalah cara hidup sesuatu bangsa atau umat. Makna budaya pada hari ini dibatasi dengan maksud lagu, musik, tarian, lakonan dan kegiatan seumpamanya. (bersambung)

PINTU MASUK KEJAHATAN INTERNASIONAL

Waspada Cybercrime! (1) Oleh Widya Nanda

INI pengalaman pribadi. Silakan mewaspadai bila menemukan atau mengalami hal serupa. Awalnya, saya tidak mengetahui bila hal ini merupakan salah satu bentuk kejahatan cyber. Dalam perjalanan relasi, akhirnya saya mengetahui, ini kejahatan cyber. Pengalaman ini berawal dari perkenalan saya dengan laki-laki yang

mengaku bernama Barry A. Brett, 35, asal UK. Ia mengaku lulusan dari Universitas Oxford, dan bekerja sebagai Marine Engineer di: http:// www.rgassoc. com, pada submarine section. Ia mengaku memiliki alamat email : barry2brett@ gmail.com. Singkatnya, dalam surat yang dikirimkannya kepada saya melalui

website www.tagged.com, pada page Widya Nanda, 33, Jakarta, ia tertarik berelasi serius. Surat pertamanya, 14 Oktober 2008, terkesan polos. Reaksi saya membaca suratnya tertawa. Isinya, ia ingin saya menceritakan siapa saya dan minta nomor kontak telepon. Alasannya mendekati saya karena menurutnya, saya adalah perempuan yang masuk dalam kriterianya. Barry memiliki page di tagged dengan identitas diri: Barry Brett, 35, UK. Dalam relasi yang saya

jalani dengan Barry Brett, saya memang menemukan berbagai hal yang janggal, mencurigakan, dan membuat saya bertanya. Dalam email, saya pernah menerima permohonan dari seseorang dengan nama Dr Paul Philips, dengan alamat email : drpaulphillips@ ymail.com . Dalam suratnya, ia mengaku sebagai accountant Royal Bank, Scotland, dan ia ingin saya menerima 30% dari 4.800.000 British Poundsterling. Caranya dengan menggunakan

rekening saya. Saya sempat menanyakan hal ini pada Barry, siapa Paul Philips, karena surat tersebut menggunakan alamat email saya, yang khusus saya gunakan untuk berkorespondensi dengan Barry. Barry pun tidak menjawab pertanyaan saya. Kemudian saya kirimkan surat tersebut ke bagian humas BI. Jawabannya: itu model penipuan.

(bersambung)

KITA, SEJARAH DAN KEBHINEKAAN:

Merumuskan kembali Keindonesiaan (4) Oleh I Gusti Agung Ayu Ratih takenfrom: sastra pembebasan Perangkat kedua berkaitan dengan cara perumusan masalah dalam upaya kita menentukan acuan-acuan dasar untuk menjaga keindonesiaan yang demokratis dan manusiawi. Saya tidak akan secara khusus berbicara tentang kemajemukan tapi kondisikondisi yang menurut saya mengancam bukan saja kemajemukan tetapi juga kedaulatan bangsa dan republi ini. Tubuh Perempuan sebagai Medan Pertarungan

Gagasan Gerakan nasionalis yang melahirkan gagasan tentang Indonesia tumbuh dan berkembang sebagai reaksi terhadap ketidaksetaraan dan ketidakadilan yang diciptakan tatanan kolonial Belanda. Tapi dari pelajaran sejarah di sekolah dan buku-buku sejarah konvensional kita tidak pernah mendapat gambaran cukup jelas tentang apa sebenarnya penjajahan itu dan bagaimana Belanda mempertahankan kekuasa-

annya sedemikian lama. Yang tampil dalam wacana sejarah pada umumnya adalah orang Belanda jahat, penjajah bengis dan orang pribumi kemudian melawan dalam Perang Padri, Perang Jawa, atau Perang Aceh. Setelah itu ada urut-urutan klasik menuju Proklamasi Kemerdekaan: pendirian Budi Utomo, Sumpah Pemuda, pendudukan Jepang, perang kemerdekaan, dan Proklamasi 17 Agustus 1945. Mungkin karena itulah tetralogi Buru karya Pramoedya Ananta Toer menjadi jauh lebih populer sebagai sumber pengetahuan sejarah. Dari tetralogi

inilah kita mendapat pemandangan yang kaya dan bermakna tentang kehidupan sosial masyarakat tanah jajahan dan tumbuhnya rasa kebangsaan di kalangan kaum terjajah. Melalui tetralogi ini sejarah tampil sebagai riwayat, bukan sekedar kronik membosankan tentang orang, tanggal, tempat dan kejadian. Akan sulit pula menemukan kisah perempuan dan kaitannya dengan gerakan nasionalis dalam buku-buku sejarah konvensional, kecuali jika mereka terlibat dalam peperangan, seperti Tjoet Njak Dhien atau Marta

Christina Tiahahu. Imej lain yang juga menjadi andalan adalah potret Ibu Fatmawati yang sedang menjahit bendera pusaka. Tentu saja tidak ada yang salah dengan menjahit bendera, tapi cuplikan ini saja tak menjelaskan apa-apa tentang struktur penindasan terhadap perempuan. Kalaupun nama-nama seperti Kartini atau Dewi Sartika muncul, mereka seakan-akan tak punya pendapat apapun tentang kolonialisme.

(bersambung)

SECARA statistik dapat dilihat bahwa lahan pertanian mengalami penyusutan dari tahun ke tahun akibat penggunaan lahan produktif untuk pembangunan lokasi industri dan pemukiman. Di daerah kita mungkin saja lahan digunakan untuk pemukiman, namun, di beberapa lokasi lahan sudah dikuasai oleh para pendatang yang memiliki modal besar juga tuan-tuan tanah lokal. Cepatnya pertambahan jumlah penduduk menjadi salah satu faktor yang mempercepat semakin luasnya penggunaan lahan pertanian untuk pemukiman. Proses pengurangan besarbesaran lahan pertanian ini mengakibatkan menurunnya hasil produksi pertanian secara nasional. Hal ini juga turut dirasakan oleh Sulawesi Utara. Dilema ini semakin diperburuk oleh terjadinya proses penurunan tingkat kesuburan tanah sebagai akibat penggunaan pupuk dan pestisida yang berlebihan. Hama dan penyakit pertanian juga semakin kebal terhadap pestisida. Penggunaan pestisida menyebabkan biaya produksi dan proses pengolahan lahan pertanian dengan biaya tinggi. Hal ini terutama disebabkan oleh semakin mahalnya harga pupuk, dan naiknya ongkos tanam sampai panen. Konsekuensinya adalah mengakibatkan harga jual tidak seimbang jika dibandingkan dengan biaya produksi. Beberapa tahun lalu di Sulawesi Utara ada program pertanian yang ‘unggulan katanya’. Berapa banyak dana untuk mensupport kegiatan itu? Bagaimana kemajuan di bidang pertanian di daerah kita? Apakah ada kemajuan, atau malah bidang ini sudah mulai ditinggalkan, sebab sudah banyak buruh tani yang berganti profesi menjadi tukang ojek? Walahualam, sampai kini tidak ada penjelasan dan evaluasi dari pemerintah terhadap program itu. Belum lagi beras import dan kenaikan harga berbagai sarana produksi pertanian yang semakin mengancam petani di daerah kita. Karena produktivitas hasil pertanian beberapa tahun terakhir mengalami kemundu-ran, penyebabnya adalah karena banyaknya persoalan yang melingkupinya. Peningkatan peranan sektor pertanian sebagai salah satu alternatif sumber penghasilan bagi petani merupakan pilihan yang masih relevan dan sangat mendesak untuk diperbaharui. Pemerintah seharusnya mengambil kebijakan untuk memajukan sektor itu dengan membuat kebijakan yang pro petani, juga penting supaya ada kebijakan yang mengatur harga pupuk dan penggunaan pupuk yang tidak merusak stuktur tanah. Itulah kiranya supaya pemerintah, dalam hal ini dinas dan instansi terkait, supaya dapat melihat persoalan sektor pertanian ini sebagai sesuatu yang harus terus dibenahi. Lucky T LSM GPS

KOMISARIS UTAMA: Ina Eryana. KOMISARIS: Christianus H. DIREKTUR UTAMA: Meilany Mongilala. DIREKTUR: Hendra Zoenardjy. WAKIL DIREKTUR: Michael Towoliu. PEMIMPIN REDAKSI: Hendra Zoenardjy. WAKIL PEMIMPIN REDAKSI: Donny Wungow. REDAKTUR PELAKSANA: Glenly Bagawie. KOORDINATOR LIPUTAN: MUSYAWARAH REDAKSI: Hendra Zoenardjy, Michael Towoliu, Ronald Rompas, Donny Wungow, Glenly Bagawie. REDAKTUR: Glenly Bagawie, Tonny Mait, Finda Muhtar. REPORTER: Deddy Wakkary, Hanny Rais, Robby Liando. BIRO-BIRO: Glenly Bagawie (TOMOHON), Rommy Kaunang (MINAHASA), Rusdianto Rantesalu (MINUT), Servi Maradia (MINSEL), Stenly Lumempouw (MITRA), Wolter Pangalila (BITUNG), Sam Daleda (SANGIHE-TALAUD), Stenly Gaghunting (SITARO), Verdynan Manoppo (KOTAMOBAGU-BOLMONG), Faruk Langaru (BOLTIM-BOLSEL), Kurniawan Golonda (BOLMUT). KONTRIBUTOR: Syaiful W Harahap (KHUSUS KESEHATAN). FOTOGRAFER: Bobby Rambing, KOORDINATOR ARTISTIK: Fadjrin Haryanto. STAF ARTISTIK: Richard Tamara, Vecky Sentinuwo, Bobby Rambing, Alphen Mamentu. SEKRETARIS REDAKSI: Angelia Natasia Herline. MANAGER IKLAN: Herry Bagau, KOORDINATOR IKLAN: Stembri F Legi. STAF IKLAN: Denny Moningka, Hervy Sumarandak, Malik Thaib, Romel Najoan,Denny Sumolang, Didik Agusprianto. ADMINISTRASI IKLAN: Nancy Bertha. MANAGER PEMASARAN: Noldy Poluan. STAF PEMASARAN: Meisisco Gaghana. DISTRIBUSI: Jendra (Minahasa, Tondano, Tomohon), Sterfi Lumangkun (Bitung), Alfrits Samolah (Minahasa), Marchel Wowor, Denny Poluan, Steven Manengkey (Manado). PACKING: Samiun Hulantu. KOLEKTOR PEMASARAN: Reinold Welong, ADMINISTRASI: Lisa Wuisan. STAF UMUM: Deydi Mokoginta. SEKRETARIS/BENDAHARA PERUSAHAAN: Nancy Bertha. PENERBIT : PT. Sulut Lestari Press, PERCETAKAN: PT. Manado Media Grafika (Isi di luar tanggung jawab percetakan) HARGA Langganan: Rp. 45.000,-/bulan (luar kota tambah ongkos kirim) TARIF Iklan: Rp. 6000/mm kolom (BW), Rp.12000/mm Kolom (FC), ALAMAT: Mega Smart VIII No.7 Kawasan Mega Mas Boulevard Manado, Telp (0431) 841060, Fax: (0431) 841071 PERCETAKAN: Jl. AA Maramis, Kairagi, Manado. Telp (0431) 812777


KAMIS 31 JANUARI 2013

HOT NEWS

Hyorin mengaku biasa tidur tanpa pakaian

HYORIN baru-baru ini mengungkapkan kebiasaannya saat tidur yang aneh dan tak terduga. Dalam episode terbaru program JTBC yakni SHINHWA Broadcast, member Sistar yang cantik membuat Shinhwa begitu terpukau dengan kharisma mereka yang cute namun seksi Member boyband Shinhwa, Shin Hye Sung memulai acara itu dengan memperkenalkan member Sistar, “Namanya Kim Hyorin, dan tampaknya dia memiliki kebiasaan tidur yang aneh. Dia tertidur tanpa memakai apapun,” papar Hye Sung malu yang kemudian dibalas anggukan pelan oleh Hyorin dan membuat siapapun kaget. Member Kim Dong Wan ikut bertanya, “Wah, sesuatu yang buruk bisa terjadi! Bagaimana jika anjing akan menggigitmu?” seperti dilansir soompi.com yang kemudian membuat member Shinhwa lainnya menatapnya tajam. Kedatangan Sistar dalam program Shinhwa itu menjadi yang pertama bagi girlband K-Pop tampil di program tv kabel populer. Dalam episode itu Shinhwa dan Sistar saling berpura-pura menjadi pasangan yang sudah menikah dan saling berkompetisi untuk meraih gelar sebagai pasangan pengantin baru terbaik.(kplc)

Irina Shayk foto nakal bersama pria lain

MODEL glamor dan pemain rugby, Kelly Brook, rupanya masih peduli dengan mantan pacarnya, Danny Cipriani. Padahal, Kelly kini kekasih Thom Evans.

Mengutip femalefirst, gadis cantik ini ternyata masih menjalin pertemanan, meskipun putus hubungan kekasih. Satu buktinya, keduanya terlihat bersama di London Rose Club pada

Minggu (27/1) malam dan makan malam bersama di restoran Nozomi, Kensington di pusat kota London, Inggris, pekan lalu. Sumber kepada suratkabar The Sun

PRIYANKA CHOPRA

Berjaya di Stardust 2013 IRINA Shayk, sang model seksi dunia, terlihat berpose di depan kaca hanya dengan kenakan bra olahraganya saja. Ia pun terlihat bersama dengan pria yang bukan Christiano Ronaldo Mengutip Dailymail, Rabu (30/1), usai senam Irina pun kembali menunjukan hasil kerja kerasnya membentuk tubuh seksinya. Ia pun mengunggahke Instagram foto perut seksinya hanya dengan mengenakan bra putih. Dalam foto itu, ia terlihat bersama seorang teman pria dan bukan bersama Christiano Ronaldo. Bukan hanya itu saja, dalam gambar tersebut ia pun menuliskan.”Itulah gunanya kita berolahraga di hari minggu.”(inic)

KUALITAS Priyanka Chopra terbukti dalam ajang Stardust Awards 2013. Pasalnya, gadis cantik ini itu telah membawa pulang kemenangan besar. Seperti dilaporkan oleh Apunkachoice, Priyanka membawa pulang dua penghargaan. Priyanka membawa pulang gelar Best Actress (kategori drama) untuk film BARFI. Selain itu, dia juga menyabet Star of the Year Awards (female) untuk film yang sama. Seolah tak mau kalah, Shahrukh Khan membawa pulang penghargaan yang tak kalah keren. Gelar Star of the Year (male) dan Best Actor (pilihan editor).(kplc)

mengatakan, “Mereka sudah bertemu selama enam minggu terakhir. Mereka pergi makan malam di Kensington minggu lalu dan Danny bersama di dalam mobil dengan Kelly dan

sahabat Kelly, aktris Preeya Kalidas. Jadi tidak menimbulkan kecurigaan yang salah.” “Pastinya, teman-teman Kelly mengatakan Kelly masih sangat peduli untuk Danny,” imbuhnya.

S e b a g a i m a n a diberitakan, Kelly dn Danny bubar setelah 20 bulan menjalin hubungan. Kelly (33) saat ini berkencan dengan mantan pemain rugby Thom Evans.(inic)

AMANDA SEFRIED

CD kelihatan di depan umum RUPANYA, bukan hanya Jennifer Lawrence yang mengalami tragedi memalukan saat ajang SAG digelar pada Minggu (27/1). Rasa malu yang sama juga dialami oleh Amanda Seyfried. Seperti dilaporkan oleh Daily Mail, gaun yang dikenakan wanita 27 tahun ini memang terlalu transparan. Alhasil, pantat yang celana dalam (CD)-nya sempat terekspose di depan umum. Saat itu Amanda baru saja menikmati pesta pasca SAG, dan sedang memanjat menuju mobilnya. Spontan saja pemandangan itu jadi sasaran empuk fotografer yang ada di sana. Dalam kesempatan itu, Amanda tampil dengan dandanan serba hitam. Dia mengenakan dalaman dengan warna yang sama, namun tak sampai menutupi pantatnya. Saat berada di red carpet, Amanda Seyfried mengenakan gaun biru nan panjang. Warnanya yang gelap jadi tampak manis di kulit putih sang bintang.(kplc)


KAMIS 31 JANUARI 2013

TINJU

Golden Boy rekrut mantan musuh

Mobil Ferrari ganti nama jadi F138

GOLDEN Boy Promotions kembali merekrut petinju berkelas. Juara kelas welter junior versi IBF, Lament Peterson bersama pelatih sekaligus manajernya, Barry Hunter, sepakat berada dalam naungan perusahaan yang dimiliki oleh Oscar de la Hoya tersebut. Golden Boy sebenarnya sempat marah dengan Peterson. Ini setelah petinju Amerika Serikat itu berbuat curang saat berhadapan dengan petinju mereka, Amir Khan. Beruntung, Khan tak jadi kehilangan gelar karena Peterson dinyatakan positif mengunakan doping. Namun, seiring waktu pihak Golden Boy akhirnya membuka pintu mereka untuk petinju berusia 29 tahun itu. Tak disebutkan secara rinci klausul yang ada dalam kontrak kedua belah pihak. “Saya sangat senang bahwa Lamont Peterson akan bergabung dengan tim kami. Kami tahu secara langsung apa yang dapat dilakukan Peterson, karena dia pernah berada satu ring dengan petinju kami Amir Khan dan Victor Ortiz. Kami tahu dia petinju yang akan jadi aset bagi kami,”kata De La Hoya kepada ESPN. “Saya senang bergabung dengan Golden Boy Promotions dan berkesempatan untuk bekerja dengan mereka lagi. Bergabung dengan mereka menjadi kesempatan untuk saya bisa menciptakan pertarungan terhebat di kelas saya,”timpal Peterson.(sdnc)

Lazio ... dari Halaman 16 Di lini depan, si Nyonya Tua menurunkan duet Mirko Vucinic dan Sebastian Giovinco. Sedangkan, Lazio malah menurukan kekuatan terbaiknya. Miroslav Klose sebagai penyerang tunggal dan didukung Christian Ledesma dan Stefano Mauri. Laga pun berawal dengan cukup sejak kickoff babak pertama. I Bianconeri sendiri sebenarnya nyaris mendapatkan hadiah penalti pada menit ke8 usai dijatuhkannya Arturo Vidal di kotak penalti Lazio.Akan tetapi, wasit Luca Banti yang memimpin laga ini menilia bahwa pelanggaran yang dilakukan oleh kiper Federico Marchetti tak layak diganjar penalti. Tim asuhan Vladimir Petkovic sendiri cukup sulit menembus pertahanan Juve. Peluang terbesar Lazio sendiri tercipta pada menit ke-29 hasil dari Miroslav Klose, saat pemain asal Jerman tersebut dilanggar di kotak penalti. Akan tetapi, laga-lagi wasit tak menilai itu sebuah pelannggara. Alhasil, hingga babak pertama usai tak ada gol yang tercipta. Laga pada babak pertama pun harus berakhir dengan skor imbang tanpa gol atau skor kacamata, yaitu 0-0. Babak Kedua. Memasuki interval kedua, si Nyonya Tua masih memberikan tekanan kepada daerah Lazio. Akan tetapi, peluang-peluang yang mereka ciptakan masih belum bisa menjadi gol karena ketatnya lini belakang Lazio. Ironisnya, tuan rumah malah mampu unggul 1-0 lebih dulu atas Juve pada menit ke-53. Gol dari Alvaro Gonzalez itu sendir tercipta usai menyambut umpan Cristian Ledesma, yang berhasil dikonversi menjadi gol lewat tandukannya yang keras dan gagal diatisipasi oleh kiper Marco Storari. Tertinggal dari Lazio, allenatore Antonio Conte langsung memasukan pemain andalannya, seperti Pirlo dan Fabio Quagliarella. Sedangkan, Lazio memilih memperkuat pertahanan dengan memasukkan Senad Lulic dan Lorik Cana. Lazio juga harus ditinggal oleh Hernanes pada menit ke-60, karena tak mampu melanjutkan pertandingan usai beradu kepala dengan Mannone. Pelatih Vladimir Petkovic pun menarik keluar Klose dengan Sergio Floccari. Juventus akhirnya berhasil menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit kedua di masa injury tim. Gol penyama kedudukan tersebut dicipatkan oleh Arturo Vidal. Namun, Floccari muncul sebagai pahlawan bagi Lazio pada menit keempat di masa injury time. Floccari berhasil mencetak gol lewat kepalanya usai memanfaatkan sepak pojok. Skor 2-1 pun bertahan hingga berakhirnya pertandingan dan membuat Lazio menang dengan agregat 3-2. Namun, kartu truf Lazio justru saat pelatih Vladimir Petkovic memutuskan memasukkan Sergio Floccari menggantikan Miroslav Klose. Kehadiran Floccari membawa warna baru bagi serangan Lazio yang sempat mandek bersama Klose. Saat laga memasuki masa injury time dua menit, Juventus sempat mengasi asa dengan mencetak gol balasan melalui Arturo Vidal. Dengan gol ini, Juventus bisa memaksakan laga dilanjutkan ke babak perpanjangan waktu. Akan tetapi, Floccari pun muncul sebagai pahlawan. Pada menit ke-4 masa injury time, sundulan kepalanya menyambut sepak pojok berhasil membuat kedudukan menjadi 2-1 untuk keunggulan Lazio. Skor itu bertahan hingga laga usai. Lazio pun berhak melaju ke final dengan mengantongi agregat 3-2.(okez)

SETELAH menggunakan nama F10 di musim 2010, F150 di musim 2011 dan tahun kemarin F2012, tahun ini Ferrari kembali berubah nama.

FERRARI sepertinya mencoba mencari keberuntungan. Media Italia

mengabarkan mobil Tim Kuda Jingkrak akan berubah nama menjadi F138.

Praktis, ini merupakan tahun keempat Ferrari menggunakan nama yang

berbeda. Tim Kuda Jingkrak memang gemar mengganti nama mobilnya.

TENIS

GAJI PEMAIN ASING

Murray pesimis geser Djokovic ANDY Murray mulai merasa pesimistis untuk dapat menggeser Novak Djokovic sebagai petenis nomor satu dunia tahun ini. Itu mulai dirasakannya setelah kalah di final kejuaraan Grand Slam Australia Terbuka, (27/1) akhir pekan lalu. “Ini semakin terlihat sulit. Sebab, jika saya berhasil menang di final kemarin maka kesempatan itu mungkin akan terjadi. Namun, itu tidak sesuai apa yang saya inginkan. Meski saya telah meraih gelar juara di As Terbuka dan emas Olimpiade London, saya masih tetap berada di bawag Djokovic,” katanya seperti dilansir SportsMole, Rabu (30/1). Petenis peringkat ketiga dunia itu menambahkan, itu akan semakin sulit ketika Rafael Nadal kembali ke lapangan. Pasalnya, meski telah lama keluar dari permaianan akibat mengalami cedera. Namun, dia tetap menjadi ancaman serius bagi setiap

lawan yang akan dihadapinya. “Mungkin hal yang harus saya lakukan selanjutnya adalah, tetap nermain konsisten di setiap

pertandingannya. Sebab, kini Nadal telah kembali dan itu secara otomatis akan memperkecil peluang saya untuk menjadi petenis

terbaik di dunia. Karena dia adalah petarung nyata di atas lapangan, terutama tanah liat,” pungkasnya.(sdnc)

OLAHRAGA EKSTREM

Peselancar jajal ombak raksasa 33 meter Apa yang dilakukan oleh Garrett McNamara sungguh ekstrem. Peselancar legendaris asal Amerika Serikat itu berhasil menaklukan ombak setinggi hampir 33 meter di Portugal yang menjadi rekor ombak tertinggi di dunia yang pernah diselancari. Ombak yang tingginya sama dengan gedung belasan

Setelah menggunakan nama F10 di musim 2010, F150 di musim 2011 dan tahun

kemarin F2012, tahun ini Ferrari kembali berubah nama. Kali ini menjadi F138. Ferrari mengatakan, nama itu diambil dari kombinasi tahun ini dan jumlah silinder mesin. Diketahui, F1 musim 2013 akan menggunakan mesin dengan kekuatan delapan silinder untuk terakhir kalinya. Sebab, mulai musim depan, F1 akan menggunakan mesin V6 silinder. Diberitakan Crash.net, Rabu (30/1), mobil F138 akan melakukan launching pada 1 Febuari mendatang, waktu setempat. Setelah perkenalan mobil baru, tim asal Italia tersebut akan terbang ke Jerez, Spanyol untuk melakukan tes secara resmi. Diketahui, sejauh ini baru Lotus yang sudah memperkenalkan mobil barunya E21, Selasa kemarin. Sementara itu, tes pramusim secara resmi akan berlangsung pada 5-8 Febuari mendatang. Para pembalap Felipe Massa dan Pedro de la Rosa bergantian melakukan tes di Jerez. Sedangkan Fernando Alonso, baru mendapatkan kesempatan untuk menjajal mobil F138 pada tes kedua di Barcelona.(okez)

tingkat tersebut berhasil diselancari dengan mulus oleh Garrett McNamara, 45 tahun, di Pantai Nazare, Portugal, pada Senin kemarin. Pantai Nazare menghadap ke Samudera Atlantik dan amat terkenal di kalangan

surfer karena memiliki ombak raksasa puluhan meter. Pada 2011 lalu, Garrett McNamara pernah menaklukan ombak setinggi 26 meter, rekor ombak tertinggi sebelumnya, di tempat yang sama. Ketika

mencatat rekornya pada 2011 lalu, McNamara yang berasal dari Hawai berujar bahwa di Nazare ada palung cukup dalam. “Kami diundang menginvestigasi Nazare oleh Pemerintah Portugal guna keperluan kompetisi surfing. Ada ngarai bawah air sedalam 400 meter yang membentang dari bawah laut sampai ke tebing.” kata McNamara kepada Observer. “Lautnya selebar 3,5 km tetapi menyempit begitu dekat ke pantai. Ketika ada gelombang besar, itu seperti amplifier,” sambung McNamara. Bila Anda ingin melihat bagaimana dahsyatnya ombak raksasa di Pantai Nazare silakan klik di sini. Berikut adalah rekor ombak raksasa yang pernah ditaklukan: Gareth McNamara di Nazare, Portugal setinggi 26 meter pada November 2011 Mark Parsons di Cortes Bank, California setinggi 25 meter pada Januari 2008 Pete Cabrinha di Jaws Beach, Maui setinggi 23 meter pada Januari 2004 Brag Gerlach di Todos Santos, Meksiko setinggi 22 meter pada Desember 2005(okez)

FIFPro kecam Sepak Bola Indonesia Federasi Pemain Sepak Bola Profesional Internasiolal (FIFPro) mengecam sepak bola Indonesia, karena tidak profesional memperlakukan pemain profesional. Mereka mendesak sepak bola Indonesia untuk segera menyelesaikan masalah-masalah pemain yang belum dibayar. Dalam pernyataannya, FIFPro mengecam perlakuan pemain asal Perancis, Moukwelle Ebanga Sylvain, yang gajinya selama 9 bulan belum dibayar klubnya, Persewangi Banyuwangi. Apalagi, ia kemudian tertekan dan terkena penyakit tifus. Sebelumnya, FIFPro juga prihatin atas meninggalnya pemain Persis Solo asal Paraguay, Diego Mendieta. Sebagian gajinya juga belum dibayar Persis, hingga ia sakit dan akhirnya meninggal. Saat itu, FIFPro mengecam PSSI yang dianggap manajemennya parah dan sama saja membiarkan terjadinya kasus Mendieta. “Ini sulit dipercaya bahwa beberapa pekan setelah meninggalnya Diego

Mendieta, kami mendapat laporan tentang pemain lain di Indonesia yang sakit serius dan menunggu pembayaran gajinya,” sesal Ketua FIFPro Divisi Asia/ Oceania, Brendan Schwab, seperti dikutip kantor berita Reuters. “Untungnya, Moukwelle sudah sembuh dari sakitnya. Tapi, ini peringatan lain bahwa reformasi drastis sangat dibutuhkan oleh (sepak bola) Indonesia,” tegasnya. FIFPro juga menyatakan, Asosiasi Pemain Profesional Indonesia (APPI) dan Asosiasi Pemain Profesional Perancis (UNFP), serta pihak klub, telah bekerja sama untuk membantu menyelesaikan masalah Moukwelle. Sang pemain juga menolak meninggalkan Indonesia sebelum gajinya dibayar. “FIFPro juga menyatakan bahwa pejabat sepak bola di Indonesia harus bertanggung jawab dan segera bertindak cepat. FIFPro tak ingin mendengar lagi ada pesepak bola yang menjadi korban minimnya rasa hormat,” katanya.(komc)

MOTOGP

Stoner pensiun setelah dihantui Simoncelli MUNDURNYA Casey Stoner dari ajang adu kebut nomor satu dunia, MotoGP sangat disesalkan banyak pihak. Usut punya usut ternyata pensiunnya pembalap asal Negeri Kanguru itu karena dihantui Marco Simoncelli. Stoner telah pindah profesi menjadi seorang pembalap mobil V8 Supercar di Australia. Dirinya pun memberikan konfirmasi bahwa tim Red Bull akan menjadi timnya musim di depan. Kepada Telegraph Stoner menyatakan bahwa keputusannya untuk pensiun dari MotoGP karena balapan ini semakin berbahaya saja. Terbukti kala dunia kehilangan Marco Simoncelli yang tewas saat mengalami kecelakaan di Sirkuit Sepang, dua tahun yang lalu. “Kita kehilangan

seorang pembalap beberapa tahun yang lalu dan dalam sebulan, mereka menganggap itu tidak pernah terjadi. Mereka tidak sadar nyawa kita ada di ujung tanduk,” cetus Stoner. “ Ya, bayang-bayang kecelakaan Simoncelli yang terus menghantui saya, karena itu saya putuskan mundur. Kita menjadi boneka puppet di dunia dan itu sama sekali tidak ada hubungannya dengan balapan.” jelasnya. Memang jika dilihat dari perubahan regulasi terutama mesin, MotoGP dalam lima musim b e l a k a n g a n memberlakukan peraturan yang esktrim. Bisa diambil contoh ketika mereka memutuskan untuk menaikkan kapasitas mesin dari 800cc ke 1000cc yang tidak biasa.(sdnc)


TERBIT 16 HALAMAN Harga: Rp.2000,- Luar Kota + Ongkos Kirim

KAMIS 31 JANUARI 2013

SPORTAINMENT

FARAH QUINN

Foto mesra dengan Cannavaro PESONA Fabio Cannavaro berhasil memikat koki cantik Farah Quinn untuk keluar ‘dapur’ nya. Lihat saja, chef seksi Farah Quinn baru-baru ini memposting dan mengaplot fotonya bersama bintang sepak bola dunia Fabio Cannavaro sesaat sebelum laga Starbol beberapa hari lalu. Seleb yang melejit lewat acara masak-memasak di televisi itu berkesempatan bertemu dengan Cannavaro, tak peka, Quinn pun tidak menyianyiakan momen langka tersebut untuk berfoto dan langsung memamerkannya di jejaring sosial media, twitter miliknya @quinnfarah . “Ngopi bareng Fabio Cannavaro sebelum dia siap-siap buat tanding di istora malem ini :)” kata Farah Quinn dalam foto yang diunggahnya. Memang di foto tersebut terlihat Cannavaro dan Farah Quinn sangat gembira menebar senyuman.(bbrc)

Lazio depak Juventus LAZIO memastikan tiket ke babak final Coppa Italia usai menumbangkan Juventus pada leg kedua semifinal di Stadion Olimpico, Rabu (30/1) dini hari WIB. Lazio berhasil menang dengan skor 2-1. Dengan begitu, Lazio berhasil menang agregat 3-2 dari Juventus usai keduanya hanya mampu bermain imbang 1-1 pada leg pertama di kandang si Nyonya Tua. Dua gol Lazio pada laga kali ini, masing-masing dicetak oleh Alvaro Gonzalez dan Sergio Floccari. Sementara itu, satu gol I Bianconeri diciptakan oleh Arturo Vidal. Kemenangan ini pun membuat Lazio melaju dengan mulus ke babak fi-

nal Coppa Italia yang akan berlangsung pada 26 Mei mendatang. Pada babak final nanti, Lazio akan menantang pemenang laga antara Inter Milan kontra AS Roma yang baru melangsungkan pertandingannya pada 18 April mendatang. Roma sendiri datang ke Giuseppe Meazza dengan modal kemenangan 2-1 pada leg pertama. Babak Pertama. Pada leg kedua ini, Juventus menurunkan pemain lapis keduanya. Sang allenatore Antonio Conte membangkucadangkan beberapa pemain andalannya, seperti Andrea Pirlo, Paolo Pogba, Gianluigi Buffon dan Claudio Marchisio. Baca: Lazio ( Halaman 15 )

GOL Sergio Floccari jadi penentu kemenangan Lazio sekaligus mendepak Juventus dari Coppa Italia 2013.


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.