10 Jan 2013

Page 1

TERBIT 16 HALAMAN Harga: Rp.2000,- Luar Kota + Ongkos Kirim

PENDIDIKAN SELEBRITI

Anggaran untuk RSBI dihentikan

CINTA LAURA

Bidik Hollywood SUNGGUH besar ambisi Cinta Laura dalam mengejar karir keartisannya. Selesai merampungkan sekolahnya di Amerika Serikat (AS), target artis cantik ini berikutnya ialah mengejar karir go international. “Sekolah selesai, aku ke Hollywood untuk kejar karir internasional sebagai aktris,” ucapnya mantap. Wanita kelahiran 17 Agustus 1993 ini pun telah menyiapkan rencana berikutnya bila ambisinya berkarir di negeri Paman Sam tidak terwujud. Cinta akan melanjutkan S2 di Harvard University dan bekerja di bank dunia.

Baca: Bidik ( Halaman 11 )

INTERNASIONAL

Jakarta—Pembubaran Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI) dan Sekolah Bertaraf Internasional (SBI) terus menuai dukungan. Komisi X DPR RI yang membidangi Pendidikan bahkan menyambut baik keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) atas pembubaran RSBI/ SBI itu. Pasalnya, keputusan MK tersebut sebagai langkah untuk meningkatkan kualitas pendidikan. “Putusan MK itu sudah inkrah dan kita harus menaatinya, sehingga ke depannya kita dapat memberikan dampak positif yang dapat meningkatkan pendidikan di Indonesia,” kata Ketua Komisi X Agus Hermanto di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (9/1) kemarin. Dengan demikian, anggaran yang diperuntukkan untuk RSBI akan diberhentikan. Dan akan digunakan untuk sekolah reguler sehingga dapat meningkatkan mutu pendidikan secara merata. Komisi X DPR akan mengundang Kemendikbud untuk membahas perubahan kurikulum terhadap RSBI. “Tentunya akan ada perubahan terhadap kurikulum itu, nanti kita akan bahas dalam rapat dalam waktu dekat ini,” tegasnya. Anggota Komisi X Puti Guntur Soekarno menilai, keberadaan RSBI pendidikan yang layak tidak bisa dinikmati semua warga negara Indonesia.

SHS bantah semua tuduhan CNR-DJT Jubir Pemprov Sulut: Hukumtua yang datang ke kediaman pribadi gubernur adalah inisiatif sendiri M a n a d o — Tu d u h a n yang dilayangkan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Minahasa Careig Naichel Runtu dan Denny Jhonlie Tombeng (CNR-DJT), yang menyebut nama Gubernur Sulut Dr SH Sarundajang (SHS),

Minh gantikan Pitsuwan

DARI kiri ke kanan: Sekjen ASEAN yang baru Le Luong Minh, Menlu RI Marty Natalegawa, dan mantan Sekjen ASEAN Surin Pitsuwan.(foto: temc)

PERHIMPUNAN Bangsa-bangsa Asia Tenggara (ASEAN), Rabu (9/1) kemarin berganti Sekretaris Jenderal (Sekjen). Pergantian rutin itu diharapkan turut memperlancar proses integrasi ekonomi, politik, dan sosial budaya di ASEAN, yang ditargetkan berlangsung pada 2015 mendatang. Berlangsung di Sekretariat ASEAN di Jakarta, diplomat senior asal Vietnam, Le Luong Minh, menggantikan Surin Pitsuwan. Minh akan menjabat sebagai Sekjen ASEAN untuk periode 2013-2017. Selain disaksikan para diplomat, serah terima jabatan Sekjen ASEAN ini juga dihadiri Menteri Luar Negeri (Menlu) RI Marty Natalegawa. Dalam keterangannya, Minh mencatat beberapa perkembangan penting sehingga membuat Asia Tenggara menjadi salah satu penggerak utama ekonomi global saat ini. Namun, dia mengingatkan sepuluh negara anggotanya harus mengantisipasi beragamnya tantangan dan peluang saat perdagangan dan investasi dunia semakin terbuka. Baca: Minh ( Halaman 11 )

dibantah Pemprov Sulut. Diketahui, dalam sidang gugatan atas pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Minahasa di Mahkamah Konstitusi (MK) pada Senin (7/1) lalu, pihak Pemohon (CNR-DJT) melalui kuasa hukumnya

Daniel Tonapa Masiku, menyatakan telah terjadi pelanggaran yang dilakukan oleh Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Minahasa selaku Termohon dan KPUD Sulut. Pelanggaran tersebut berupa pengakomodiran pemilih yang tidak masuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT) maupun Daftar Pemilih Sementara (DPS) oleh Termohon dengan menerbitkan

surat edaran pada 10 Desember 2012. Terbitnya surat edaran itu, kata Masiku, tidak terlepas dari adanya pertemuan Gubernur Sulut dengan seluruh Hukumtua (kepala desa) yang ada di Minahasa, dan penggantian secara mendadak Ketua KPUD Minahasa yang dilakukan oleh KPUD Sulut. Baca: SHS ( Halaman 11 )

SH Sarundajang.

PP ROKOK KAWASAN TANPA ROKOK

Aturan merokok terus diperketat

Pasal 50 Ayat (1) - Fasilitas Pelayanan Kesehatan - Tempat Proses Belajar-Mengajar - Tempat Anak Bermain - Tempat Ibadah - Angkutan Umum - Tempat Kerja - Tempat Umum - Tempat lain yang ditetapkan

Jakarta—Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akhirnya menandatangani Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 109 Tahun 2012 tentang Pengamanan B a h a n yang Mengandung Zat Adiktif Be-

DILARANG MENJUAL TEMBAKAU Pasal 25 - Menggunakan Mesin Layan Diri - Kepada Anak di Bawah Usia 18 - Kepada Perempuan Hamil

Baca: Anggaran ( Halaman 11 )

PREDIKSI 2013: MINUT

SEKJEN ASEAN

Telp: (0431) 841071, Fax: (0431) 841060 www.swarakita-manado.com

KAMIS 10 JANUARI 2013 NOMOR 02173 TAHUN VII

rupa Produk Tembakau Bagi Kesehatan. Peraturan itu rupanya sudah disahkan Presiden SBY sejak 24 Desember 2012. Berdasarkan informasi di www.setneg.go.id, terdapat delapan bab dan 65 pasal dalam peraturan tersebut. Peraturan ini antara lain mengatur masalah produksi yang meliputi uji kandungan kadar nikotin dan tar, Baca: Aturan ( Halaman 11 )

KASUS SUAP

Menguji disiplin dan KPK ingin hakim adil terhadap Angie kinerja tanpa batas PEMKAB Minut memasuki tahun baru 2013, memulai dengan tampil lebih mengutamakan pelayanan yang optimal bagi masyarakat. Tentu hal ini merupakan cita-cita utama Bupati Minut Drs Sompie Singal MBA dan Wakil Bupati Yulisa Baramuli SH. Baca: Menguji ( Halaman 11 )

Oleh Rusdiyanto Rantesalu

Jakarta—Kamis (10/1) hari ini menjadi hari yang paling mendebarkan bagi Angelina Sondakh. Pasalnya, pada hari ini akan dilakukan sidang putusan terhadap Angie—sapaannya—atas kasus dugaan suap terkait pembahasan anggaran di Kemenpora dan Kemendiknas. Untuk itu, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) berharap hakim bisa memutus secara adil perkara

tersebut. “Untuk vonis kita berharap hakim melihat bukti-bukti yang disampaikan selama persidangan dipengadilan itu,” ucap Juru Bicara KPK, Johan Budi SP di Gedung KPK, Rabu (9/1) kemarin. Kendati demikian, Johan mengakui pihaknya memang tidak akan mencampuri vonis hakim terhadap Janda mendiang Adjie Massaid tersebut. Pun termasuk

penggunaan pasal 18 yang UU No 31 tahun 1999 yang mengatur uang hasil korupsi dikembalikan ke negara. “Pasal 18 ini kita berharap bisa dikonversi apa yg diduga miik negara itu bisa dikemballikan. nah ini bergantung hakimnya,” tandasnya. Sebelumnya, dalam dakwaan jaksa penuntut umum, Angie diduga menerima suap dari perusa-

haan Nazaruddin sebesar Rp12,5miliar karena mengupayakan alokasi anggaran untuk proyekproyek di Kemendiknas dan Kemenpora. Angie didakwa melanggar pasal 12 huruf a jo. Pasal 18 UU No 31 tahun 1999. Angie pun telah dituntutan hukuman 12 tahun penjara dan denda Rp500 juta oleh jaksa.

Baca: KPK ( Halaman 11 )

Ramai kisruh soal pelat nomor mobnas Gubernur/Wagub Jakarta

Serangan Farhat ke Ahok di Twitter bernuansa SARA Rabu (9/1) pagi kemarin, Farhat Abbas mengomentari soal Wagub DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok. Ia menulis dalam akun Twitter-nya @farhatabbaslaw: “Ahok sana sini protes plat pribadi B 2 DKI dijual polisi ke org umum katanya! Dasar Ahok plat aja diributin!” Dia kemudian menutup cuitnya dengan pernyataan bernuansa SARA (Suku, Agama, Ras dan Antar Golongan).

FARHAT Abbas nampaknya belum akan berhenti membuat pernyataan kontroversi. Kali ini, ramai kisruh soal pelat nomor mobil dinas (mobnas) Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta, rupanya menarik perhatian pengacara muda ini. Melihat

tulisan dalam Twitter tersebut, terlihat Farhat mengkritisi sikap Ahok yang dianggapnya tidak pantas karena mempersoalkan penjualan nomor kendaraan kepada pengusaha. “Ahok itu membuat wacana, wakil gubernur harus punya pelat B 2 DKI.

Padahal, sudah lama ada penghapusan itu,” kata Farhat. “Ahok cemburu karena enggak bisa pakai B 2 DKI,” ujar dia. Menurut Farhat, Ahok seharusnya tak perlu meributkan pelat nomor mobil dinasnya, apalagi dengan menyerang

penegak hukum. “Kalau memang nggak masalah, ya diam saja. Dia malah cari gara-gara dengan beropini polisi jualan nomor cantik,” kata suami penyanyi Nia Daniati ini. Baca: Serangan ( Halaman 11 )

PENGACARA muda Farhat Abbas dan Wagub DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama.(foto: ist)


KAMIS 10 JANUARI 2013

ROLLING

Sekprov: Pejabat harus hasilkan terobosan SEKPROV Ir Siswa R. Mokodongan, melantik delapan pejabat struktural eselon III dan IV dilingkungan Pemprov Sulut, Rabu (9/ 1) kemarin. Pelantikan yang berlangsung diruang Huyula Kantor Gubernur turut dihadiri Asisten Administrasi Umum Edwin Silangen, Inspektur Provinsi Jeffry Korengkeng, Kepala BKD Roy Tumiwa, dan sejumlah pejabat teras dilingkungan Pemprov Sulut. Perlu dipahami bahwa penempatan dalam jabatan struktural merupakan bentuk kepercayaan sekaligus pengakuan, agar sebagai birokrat, harus terus menunjukkan etos kerja yang tinggi dalam setiap jabatan yang dipercayakan seperti halnya dengan saudarasaudara yang baru saja dilantik saat ini, ujar Mokodongan. Mokodongan menyatakan intinya pelantikan dan pengambilan sumpah saat ini adalah merupakan implementasi dari tekad dan komitmen pemprov untuk terus mempercepat laju pembangunan daerah, melalui penataan pilar leadership dimasing-masing SKPD. Untuk itu saya mengharapkan dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya nanti, diharapkan saudara-saudara senantiasa menghasilkan terobosan-terobosan bermakna yang mampu mendorong percepatan pencapaian visi pembangunan daerah. Bagian lain Mokodongan juga mengingatkan masalah etika birokrasi bagi pegawai dan pejabat di lingkungan Pemprov, “jangan mencuri kesempatan kalo pak Gubernur akan menaiki kendaraan atau menaiki tangga untuk menyampaikan sesuatu, ini sering dilakukan oleh pejabat eselon II”, kata Mokodongan. Khusus jajaran BKD Provinsi Sulut, Saya juga minta perhatian agar jangan minta-minta uangatau main-main doi dalampengurusan KPdan atau kepada pegawai ataupun honda yang akan mengurus surat-surat di BKD. Delapan pejabat yang dilantik itu di antaranya, Junita Laloan dari Kabid Pengadaan Pengembangan BKD Sulut kini dipercayakan sebagai Kabg Tata Usaha Keuangan Setda. Lexy B Tombokan menggantikan jabatan yang ditinggalkan Laloan, Ferdinand Sumarauw dari Kasubid promosi luar negeri BKPM menggantikan jabatan yang ditinggalkan Tombokan sebagai Kabid Mutasi dan Pensiun. Indrev Sembel dari Sekretaris Dinas Perkebunan berpindah tempat dengan Noldy Liow sebagai Kabid pengolahan dan pemasaran hasil perkebunan. Sedangkan pejabat Eselon IV yang dilantik diantaranya Cristian AR Iroth mendapat promosi jabatan dari staf menjadi Kasubag kepegawaian di BKD Provinsi. Pelantikan tersebut berdasarkan Keputusan Gubernur Sulut No. 821.2/BKD/SK04/2013 Tanggal 9 Januari 2013.(erer)

Komisi IV dukung pembubaran RSBI Dinilai diskriminatif dan ada pembedaan Manado—Mahkamah Konstitusi (MK) pada Selasa (8/1) lalu, akhirnya memutuskan untuk membubarkan Sekolah Bertaraf Internasional (SBI) dan Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI). Hal ini merupakan dampak dari dikabulkannya uji materi terhadap Pasal 50 Ayat 3 Undang-Undang Nomor 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional (UU Sisdiknas) yang mengatur pembentukan sekolah bertaraf internasional. Dan keputusan MK ini mendapat dukungan Komisi IV Deprov Sulut yang membidangi Kesra, Pendidikan dan Kesehatan. “Saya melihat keputusan itu adalah tepat. Sebab, kalau pemerintah menyelenggarakan pendidikan, mestinya harus nasional dan sifatnya sama. Tidak ada diskriminatif dan pembedaan. Kenapa? Biaya sistem pendidikan dan kurikulumnya sama. Jadi

kenapa dibeda-bedakan,” ujar Anggota Komisi IV, Drs Paul Tirayoh MBA, kepada wartawan Rabu (9/1) kemarin. Politisi PDS ini melihat, yang membedakan di republik ini adalah topografinya (studi tentang bentuk permukaan bumi dan objek lain), dimana di semua wilayah di Indonesia berbeda-beda. Tetapi, pembiayaan anggaran untuk pendidikan, termasuk gaji guru dan fasilitas pendidikan, semua disiapkan oleh negara. “Jadi kok kenapa ada yang bertaraf internasional dan ada yang biasa. Dan diselenggarakan di Negara Kesatuan Republik Indonesia. Jadi sekali lagi saya tegaskan, keputusan MK agar pemerintah jangan menyelenggarakan yang namanya SBI dan RSBI, adalah keputusan yang sangat tepat,” tegas Tirayoh. Diketahui, Majelis hakim MK menilai pembentukan

PEMBENTUKAN sekolah RSBI melahirkan perlakuan berbeda pemerintah terhadap sekolah dan siswa.(foto: ist)

sekolah bertaraf internasional berpotensi mengikis rasa bangga dan karakter nasional. Hal ini bertentangan dengan konstitusi yang menganjurkan pemerintah untuk semakin meningkatkan rasa bangga dan membina karater bangsa. Pasalnya, membangun pendidikan yang setara internasional tidak harus mencantumkan label bertaraf internasional. Sistem pendidikan di dalamnya juga berdampak mengurangi pembangunan jati diri nasional. Selain itu, pembentukan sekolah RSBI melahirkan

perlakuan berbeda pemerintah terhadap sekolah dan siswa. Selain itu, pembentukan sekolah RSBI melahirkan perlakuan berbeda pemerintah terhadap sekolah dan siswa. Hal ini dianggap bertentangan dengan Pasal 31 Ayat 1 dan Ayat 2 UUD 1945 tentang hak dan kewajiban menjalankan pendidikan. MK menyatakan, siswa yang memiliki kemampuan lebih atau di atas rata-rata memang perlu diperlakukan secara berbeda. Akan tetapi, hal itu tidak berarti harus diaplikasikan dengan membentuk RSBI.(dewe)

SAMSAT MANADO

Februari segera launching layanan online

WAGUB Sulut Dr Djouhari Kansil MPd saat melakukan kunjungan di UPTD Samsat Manado yang didampingi oleh Kepala Samsat Manado, Drs Benny Kalonta.(foto: ist)

Manado—Kantor Samsat Manado di 2013 ini, terus melakukan perubahan dalam system pelayanan kepada para wajib pajak kendaraan bermotor, yaitu dari pelayanan manual menuju ke sistem pelayanan online. Hal itu dikatakan Kepala Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Manado Drs Benny Kalonta kepada

Wagub Sulut Dr Djouhari Kansil MPd saat melakukan kunjungan di kantor yang terletak di jalan 17 Agustus Manado, Rabu (9/1) kemarin. “Bulan depan, seluruh pelayanan di kantor Samsat Manado sudah menggunakan sistem On Line. mulai dari pendaftaran sampai pembayaran di bank, para wajib pajak tak perlu antri lagi dari loket satu ke loket yang lain untuk membawabawa berkasnya. Tetapi dengan sistem yang baru ini di jamin segala pengurusan berkas seperti BBN-KB I, BBN-KB II, PKB Perpanjangan, STNK, Mutasi masuk/keluar kendaraan bermotor dan nomor polisi akan semakin cepat selesai. Kita tinggal

menunggu petugas yang sedang mengikuti training, karena alatnya (server) sudah terpasang tinggal di operasikan, “ kata Kalonta. Wagub Djouhari Kansil memberi apresiasi positif gebrakan yang dilakukan UPTD Manado, di awal tahun emas ini. Apa yang dilakukan ini tidak lain untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. “Masyarakat tentunya berkeinginan agar Kantor Samsat Manado bisa menjadi pioner bagi Kantor Samsat yang ada di Kabuptaten/Kota se-Sulut, sembari menyebutkan alat ini nantinya kedepan akan di sambung langsung kepada Gubernur, Wagub dan Sekprov serta kepada Kadis penda Sulut,” ujar Kansil.

Ia menyebutkan, pelayanan dengan sistem online seperti ini, sudah merupakan kewajiban pemerintah untuk memberikan yang terbaik kepada masyarakat, sekaligus mewujudkan pelayanan dengan sistem elektronik (E Government) yang sudah menjadi kebutuhan di era globalisasi saat ini. “Karena layanan seperti ini sejak beberapa tahun lalu sudah dilakukan di beberapa SKPD Pemprov Sulut, seperti Biro Pembangunan dengan Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE), Karpeg elektronik di BKD dan lain sebagainya,” tukas Kansil. Dalam sidak kali ini, Wagub sempat menyambangi ruang pelayanan samsat, sekaligus mengontrol pergantian nomor STNK baru yang dilakukan petugas kepada wajib pajak serta memantau kelancaran pelayanan di ruang tersebut. Selanjutnya menyambangi ruang kerja Kepala UPTD Manado Benny Kalonta, ruang kerja Kasi Pajak doleansi dan pendapatan lain-lain Jemmy Wauran. Kansil berpesan kepada pegawai yang bertugas di UPTD Manado maupun yang berugas di seluruh UPTD se- Sulut, kiranya mampu melaksanakan tugas pelayanan kepada masyarakat dengan sebaik-baiknya, sembari berharap jangan menundanunda pekerjaan yang ada.(erer)

HPN 2013

Hari ini, panitia lokal gelar rapat Manado—Guna mematangkan persiapan pelaksanaan Hari Pers Nasional (HPN) yang akan dilaksanakan di Sulut pada Februari 2013 mendatang, Kamis (10/1) hari ini, akan digelar rapat Panitia Lokal HPN 2013 bertempat di ruang Mapaluse lantai II Kantor Gubernur Sulut. Rapat yang akan dipimpin langsung Ketua Umum Panitia HPN Ir Siswa Rachmat Mokodongan dan juga didampingi Ketua PWI Sulut Joutje Kumayas tersebut akan dimulai tepat pukul 14.00 atau jam 2 siang. “Agenda utama rapat adalah pembahasan persiapan panitia lokal terkait pelaksanaan HPN. Mengingat pentingnya rapat ini, sangat diharapkan kehadiran semua anggota Panitia termasuk perwakilan 15 Kabupaten/ Kota se Sulut,’’ ujar Mokodongan pada Kamis (9/ 1), di rumah dinasnya. Selain membahas persiapan pelaksanaan HPN yang dijadwalkan akan dibuka langsung oleh Presiden RI Soesilo Bambang Yudhoyono, rapat kali ini juga akan mengevaluasi sejauh mana langkah-langkah yang dilakukan Panitia lokal demi suksesnya acara dimaksud. Contoh konkrit sebagaimana laporan awal dari bidang publikasi, bahwa sebagai langkah awal telah dilakukan publikasi pelaksanaan HPN pada 24 media lokal se Sulut dan 33 media yang tersebar di seluruh Indonesia. Selain itu, pada sejumlah titik-titik strategis telah dipasang baliho yang memuat pesan himbauan agar semua pihak bisa turut menyukseskan kegiatan HPN 2013 ini. “Sulut sangat beruntung dipercayakan sebagai tuan rumah pelaksanaan HPN, dimana sejumlah insan pers tidak

hanya nasional tapi juga internasional akan ambil bagian dalam acara akbar ini. Moment tersebut dapat dijadikan sebagai ajang promosi gratis bagi Sulut untuk bisa lebih memperkenalkan berbagai potensi daerah yang ada,’’ terang putra Totabuan ini. Lanjut Mokodongan mengatakan, sebagaimana informasi kegiatan dari Panitia Pusat, pelaksanaan HPN yang puncaknya pada tanggal 9 Februari yang akan dipusatkan di GKIC, juga akan dimeriahkan dengan beberapa kegiatan seperti pameran pers yang juga melibatkan 15 Kabupaten/ Kota se Sulut, fun-byke, jalan sehat bersama, sampai hiburan rakyat dengan menghadirkan artis-artis ibukota. “Panitia pusat dan lokal akan saling berkolaborasi untuk menyukseskan setiap acara yang sudah dirancang bersama,’’ tukas mantan Kadis Kehutanan Sulut ini. Atas dasar tersebut, sekali lagi Mokodongan berharap agar semua anggota Panitia Lokal HPN 2013 untuk dapat lebih serius dalam melaksanakan setiap tanggungjawab sesuai bidang masing-masing. ‘’Bapak Gubernur terus berpesan agar HPN di Sulut sukses sebagaimana iven-iven besar lainnya. Jangan sia-siakan harapan dan kepercayaan luar biasa ini, terlebih bagi semua SKPD yang masuk dalam susunan kepanitiaan,’’ tegas Mokodongan yang beberapa pecan sebelumnya telah menginstruksikan semua SKPD wajib memasang baliho HPN di kantor masing-masing, dan semua Pejabat Eselon yang menggunakan kendaraan dinas agar bisa memasang stiker HPN di kendaraan masing-masing.(erer)

SIDANG PARIPURNA

Hari ini masa sidang I dibuka dan hasil reses Manado—Badan Musyawarah (Banmus) Deprov Sulut, telah memutuskan agenda untuk beberapa hari kedepan. Dan Kamis (10/1) hari ini, diawali dengan pelaksanakan rapat paripurna terkait penutupan masa persidangan ketiga tahun 2012, pembukaan masa persidangan pertama tahun 2013, laporan hasil reses ketiga anggota dewan Desember 2012, serta laporan dari Badan Kehormatan (BK). “Ya, ada beberapa agenda yang akan dilakukan dalam rapat paripurna besok (hari ini, red). Dan seperti biasanya, rapat paripurna akan dipimpin Ketua Deprov Sulut (Meiva SalindehoLintang STh, red), dan akan dihadiri pihak eksekutif,” ujar Sekretaris Dewan (Sekwan) Sulut Adrianus Watung SH melalui Plt Kasub Humas Venny Samadi, Rabu (9/1) kemarin. Terkait agenda

ARTHUR Kotambunan.

penyampaian hasil reses, Wakil Ketua Ketua Deprov Sulut Drs Arthur Kotambunan BSc berharap aspirasi masyarakat yang akan diteruskan kepada pemerintah provinsi nanti agar dapat direalisasikan. “Tentu harapan kami agar aspirasi warga yang disampaikan kepada kami anggota dewan dapat menjadi perhatian khusus pemerintah untuk direalisasikan,” ujarnya.(dewe)

PEMILU 2014

PDS Sulut tunggu petunjuk pusat Manado—Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat telah mengeluarkan putusan, bahwa hanya 10 partai politik (parpol) yang akan menjadi peserta Pemilihan Umum (Pemilu) 2014. Dengan putusan itu berarti, ada 24 parpol yang tidak lolos verifikasi. Salah satunya adalah Partai Damai Sejahtera (PDS). Lantas ke mana parpol pimpinan Dr Denny Tewu SE MM ini akan bergabung? Wakil Ketua DPW PDS Sulut Drs Paul Tirayoh MBA berujar bahwa, sejauh ini kader-kader partai beridentik warna ungu ini belum

menentukan pilihan, sebab masih ada opsi gugatan yang dilakukan DPP PDS. “Kita organisasi di daerah, kita punya pimpinan di pusat. Jadi sudah barang tentu kita akan menunggu keputusan pusat seperti apa,” ujarnya menjawab Swara Kita, Rabu (9/1) kemarin. Dikatakan Anggota Komisi IV Deprov Sulut ini, pihaknya harus positive thinking, dan harus punya pengharapan yang besar. “Karena, segala sesuatu yang terjadi di muka bumi ini, harus kita mengucap syukur. Sebab firman Tuhan jelas, Tuhan tidak merancang

kecelakaan kepada umatNya, tetapi rancangan Tuhan adalah damai sejahtera. Kalau kita mengimani itu, saya mau katakan bahwa tidak ada gunung yang tak terdaki dan tidak ada lautan yang tak terseberangi,” jelas Tirayoh. Sebelumnya, Ketua DPW Sulut Drs Arthur Kotambunan BSc menerangkan kemungkinan terburuk jika PDS tetap tidak lolos sebagai parpol peserta Pemilu 2014. Dia mengibaratkan dirinya sebagai kapten kapal, yang harus menyelamatkan seluruh kru dan penumpang ketika kapal akan tenggelam.

“Jika kemungkinan terburuk terjadi PDS tidak lolos, maka saya sebagai kapten kapal akan loncat terakhir, setelah semua kru dan penumpang sudah selamat naik sekoci,” ujar Kotambunan. Hanya saja, Wakil Ketua Deprov Sulut ini tak menapik jika sejumlah parpol telah menawarkannya untuk bergabung. Hanya saja sejauh ini dirinya masih berkonsentrasi berusaha agar PDS bisa lolos Pemilu 2014. “Saya pikir soal lompat pagar itu alternatif terakhir. Saat ini kami sedang konsentrasi agar PDS bisa lolos pemilu,” tukasnya.(dewe)


KAMIS 10 JANUARI 2013 NOMOR 02173 TAHUN VII

TERBIT 16 HALAMAN Harga: Rp.2000,Luar Kota + Ongkos Kirim

EVALUASI KINERJA

SKPD gagal terancam Punishment

KAMPUNGRON KELURAHAN KARAME KECAMATAN SINGKIL

Pembuatan jalan setapak tinggal menunggu bahan PROGRAM Berbasis Lingkungan (PBL) yang telah di kucurkan di 6 lingkungan yang beradi di Kelurahan Karame Kecamatan Singkil, saat ini sudah hampir rampung 40 persen. Pekerjaan infrastruktur yang tersisa tinggalah pembuatan jalan setapak dan itu masih menunggu bahan yang akan JOY Mananeke. digunakan. “Saat ini ada satu lingkungan yang belum menyelesaikan pengerjaan jalan setapak yaitu Lingkungan I. Lingkungan itu masih terkendala dengan bahan pafing yang akan digunakan masih sulit dicari,” ujar Lurah Karame, Joy Mananeke kepada Swara Kita. Lanjut dikatakannya, selama pengerjaan PBL di 6 lingkungan yang ada di kelurahanya telah mendapatkan bantuan swadaya berupa tenaga dari masyarakat setempat. “Inilah yang saya banggakan kepada warga yang ada di kelurahan saya dimana dalam pengerjaan PBL di 6 lingkungan, mereka turut memberikan sumbangan swadaya tenaga dan juga minuman serta makan ringan. Baca: Pembuatan ( Halaman 4 )

JAGARON LINGKUNGAN IV KEL. KAROMBASAN SELATAN

Ajak warga tunjang program Pemkot Manado SESUAI dengan program Pemkot Manado untuk terus meningkatkan kebersihan, keamanan serta ketertiban kota, hal tersebut terus mendapatkan dukungan dari masyarakat serta kepala-kepala lingkungan yang ada di Kota Manado. “Kepada seluruh NELSON Lesi. komponen masyarakat, marilah kita bergandengan tangan untuk terus mendukung program-program Pemkot Manado,” tegas Kepala Lingkungan IV Kelurahan Karombasan Selatan, Nelson Lesi kepada Swara Kita. Lesi pun menambahkan, memasuki tahun baru 2013 ini, dirinya terus mengharapkan kepada warga masyarakat yang ada di wilayahnya agar teru mempertahankan apa yang telah di raih Kota Manado sebagai kota sehat dan bersih, “Di tahun ini marilah kita terus meninggkatkan apa yang telah kita raih dan terus mendukung pemerintah untuk kemajuan Kota Manado. Dan juga kepada masyarakat sehubungan dengan cuaca saat ini kurang bersahabat, marilah kita terus waspada dari bencana alam. Terutama kepada warga IV yang berada di bantaran sungai dan berada di daerah gunung terjal yang mudah longsor, untuk tetap berhati-hati. Alangkah baiknya kita menghindari terlebih dahulu dari halhal yang tidak kita inginkan,” tutunya.(try21)

WALIKOTA Manado GS Vicky Lumentut saat memberikan pengarahan dan sambutannya dalam rakorev Rabu (9/1) kemarin.(foto:dewa/sk)

Manado—Berprestasi di beri reward dan yang gagal ada Punishment. Hal itu yang diutamakan Pemkot Manado saat ini dalam upaya meningkatkan kinerja dan pelayanan aparat pemerintah. Ditegaskan Walikota Manado GS Vicky Lumentut, pola atau sistem meritokrasi yaitu

berdasarkan pencapaian kinerja bagi aparat pemerintah, menjadi salah satu pertimbangan dalam hal penentuan pejabat. “Yang tidak mencapai target, sebagaimana janji dulu akan ada Punishment. Tunggu saja tanggal mainnya,” tegas GSVL kepada wartawan, usai Rapat Koordinasi dan

Evaluasi (Rakorev) tentang program kegiatan triwulan IV di tahun 2012 di gedung serbaguna Pemkot Manado, Rabu (9/ 1) kemarin. Dikatakan GSVL, meski dalam evaluasi penggunaan anggaran dalam APBD 2012 tercatat rata-rata capaian kinerja seluruh SKPD

dijajaran Pemkot Manado 96,77% dan serapan dana Rp 84,34 %, tapi masih ada Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang tidak mencapai target yang diembankan. “Memang hanya 1 dan 2 SKDP yang tidak capai target. Baca: SKPD ( Halaman 4 )

400 rumah nyaris tenggelam Pemkot minta kerjasama dengan warga di daerah rawan bencana Manado—Curah hujan yang tinggi beberapa hari terakhir ini nyaris menenggelamkan 400 rumah warga yang berada di bantaran Daerah Aliran Sungai (DAS) Tondano. Hal itu diungkapkan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Kota Manado, Maxmilian Tatahede, Rabu (9/1) kemarin. Dirincikan Tatahede, untuk sejumlah rumah itu berada di Kecamatan Singkil sebanyak 127 rumah, Ternate Tanjung 174 rumah dan Kampung Ternate 167 rumah. “Tapi kita bersyukur tidak jatuh korban jiwa, karena sosialisasi dari pihak badan bencana yang bekerjasama dengan masyarakat serta para pemerintah kelurahan

ikut turun di lapangan untuk mensosialisasikan bahaya banjir ketika hujan datang,” terang mantan Camat Tikala ini. Untuk mengetahui nasib para warga Manado yang terkena bencana banjir, Wawali Manado, Harley Mangindaan langsung turun memantau lokasi banjir. Mulai Kelurahan Paal Dua, berlanjut ke Ternate Tanjung, Ternate Tanjung, Dendengan Dalam hingga di Kelurahan Ketang Baru, ikut disisir Ai sapaan akrab Mangindaan. Dalam pemantauan tersebut, Ai meminta agar warga korban banjir bisa berikan masukan apa yang bisa pemerintah bantu untuk meringankan beban serta mensosialisasikan jangan

buang sampah sembarangan. “Intinya dalam pemantauan wilayah yang terkena banjir, saya ingin mengetahui apa yang menjadi kebutuhan mendesak bagi warga. Sekaligus melihat infrastruktur apa yang bisa dilakukan untuk penanggulangan banjir. Kami juga pemerintah berharap ada kerjasama dari warga untuk tidak membang sampah di sungai dan di saluran air atau drainasse, karena itu juga menyebabkan meluapnya air karena tersumbat oleh sampah,” terang Ai. Sementara itu, pada kesempatan kunjungan Wawali tersebut warga berharap ada pembenahan saluran air, para warga juga berharap ada kendaraan sampah yang bisa berada di

WAWALI Manado Harley Mangindaan melakukan pemantauan serta menyerap aspirasi warga korban bencana banjir.(foto:tonny/sk)

kelurahan mereka. “Kendaraan sampah di lokasi banjir sangat kami perlukan karena banyak sampah yang hanyut dari sungai hingga masuk ke dalam rumah. Pembersihan

telah kami lakukan bersama, namun kendaraan sampah untuk mengangkut tidak ada,” ujar Said Busasi warga Kelurahan Ternate Tanjung kepada Wawali.

KEINDAHAN

Busasi sendiri menceritakan, naiknya air dari DAS Tondano sudah terlihat sejak pagi kemarin sekitar pukul 07.00 Wita. Baca: 400 rumah ( Halaman 4 )

RSBI

Dekot Proyek provinsi hambat Adipura Kota Besar Manado dukung

Kaban BPMPK, Frans Mawitjere ketika memberikan penjelasan program PBL Mapaluse yang akan dilanjutkan di tahun 2013 dalam rakorev.(foto:tonny/sk)

PBL MAPALUSE

Mawitjere: Kegiatan jangan tumpang tindih Manado—Program Pembangunan Berbasis Lingkungan (PBL) Mapaluse yang belum terealisasikan pada tahun 2012 lalu, dipastikan akan dilanjutkan pada tahun 2013. Hal itu ditegaskan, Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Kelurahan (BPMPK), Frans Mawitjere dalam rapat

koordinasi dan evaluasi (Rakorev) triwulan ke-IV tahun anggaran 2012, Rabu (9/1) kemarin di ruang serba guna Pemkot Manado. Mawitjere menjelaskan, 2012 hanya terealisasi 40 persen dimana 60 persen kegiatan selanjutnya akan dilanjutkan di tahun 2013 ini. Baca: Mawitjere ( Halaman 4 )

Manado—Peraihan Adipura Kota besar kali pertama, nampaknya bakal tercoreng dengan ulah sejumlah oknum yang tidak bertanggung jawab. Apa Pasal? Berada di lingkungan elit Bumi Beringin (Bumber), harusnya steril dari sampah dan pemandangan yang tidak sedap di mata, kini tercoreng dengan proyek penggalian drainasse yang terbengkalai. Baca: Proyek ( Halaman 4 )

putusan MK

kartu tanda penduduk (KTP) dan kartu keluarga (KK) ke puskesmas.

M a n a d o — Dikeluarkannya keputusan Mahkamah Konstitusi (MK) atas pembatasan dalam Undang-undang Sisdiknas yang mengatur tentang Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI), mendapat dukungan Dekot Manado. Ketua Komisi D Dekot Manado, Richard Sualang mengatakan, kalau dikaji memang keputusan MK patut didukung. “Sebab dalam aspek distribusi anggaran, khusus RSBI sepertinya belum merata. Dimana RSBI diberikan kucuran anggaran lebih besar dibanding sekolah negeri lainnya.

Baca: Dinkes ( Halaman 4 )

Baca: Dekot ( Halaman 4 )

GALIAN drainasse di kawasan Bumber yang meluber ke jalan dan menimbulkan pemandangan yang tidak sedap, diambil Rabu (9/1) siang kemarin.(foto:dewa/sk)

KEBIJAKAN

Dinkes: Program perlindungan kesehatan berlaku sejak Januari Manado—Pemkot Manado memastikan akan melindungi kesehatan warga Kota Manado melalui program pelayanan kesehatan

gratis bagi seluruh warga. Buktinya, setiap warga yang sakit dan butuh perawatan hingga rumah sakit, hanya membawa

Erawati Indaman, penjual boneka

Tetap berusaha meski telah ditinggalkan suami

Tetap selalu bersyukur dan terus berusaha walapun pendamping hidup sudah tidak ada lagi adalah sebuah tantangan bagi siapa saja yang ingin bertahan hidup. Usaha apa saja akan dilakukan agar bisa bertahan terlebih bagi mereka yang memiliki anak. ADALAH Erawati Indaman warga Kelurahan Timinting yang dalam keseharianya melakoni pekerjaan sebagai penjual boneka di seputaran Jalan Boulevard Manado yang berhasil di temui Swara Kita Rabu (9/1) kemarin. Sejak kepergian suami tercinta, wanita setengah

abad ini melakukan pekerjaan seorang diri untuk menghidupi ketiga anaknya yang saat ini telah selesai sekolah. “Saat ini saya mencari kehidupan sendiri. Usaha yang saya jalani ini hasilnya untuk keperluan ketiga anak saya. Dengan menawarkan jualan boneka harga

berfariasi, saya bisa mendapatkan keuntungan setiap hari rata-ratanya mencapai Rp300 ribu. Hasil itulah yang digunakan untuk keperluan diri saya dan ketiga anak saya,’’ ungkap Erawati. Dengan berpenghasilan yang bisa dikatakan cukup besar itu, dirinya pun

mempunyai harapan agar tidak lagi berjualan di pinggiran jalan. “Mudahmudahan usaha dan hasil ini bisa terus bertahan, karena saat ini saya berkeinginan untuk membuka usaha ini dengan memiliki tempat yang layak seperti sebuah ruko kecil,” tutupnya.(try21)

Baca: Tetap ( Halaman 4 )

ERAWATI Indaman, penjual boneka.


KAMIS 10 JANUARI 2013 Mawitjere ... dari Halaman 3 Namun disatu sisi, mantan Kadis Sosial ini mengatakan, dalam pelaksanaan kegiatan melalui program PBL Mapaluse jangan sampai ada kegiatan yang tumpang tindih. “Pelaporan kegiatan PBL Mapalause harus benar-benar sesuai dengan apa yang dilakukan, jangan sampai ada kegiatan dari sumber anggaran misalkan dari PNPM atau provinsi bentuk fisik dan lokasi yang sama, tapi laporannya kegiatan PBL Mapaluse. Itu ujungnya akan berhadapan dengan hukum karena menyalahi ketentuan,” terang Mawitjere. Tak ayal, Mawtjere pun berharap agar para lurah dan camat bisa mendampingi para kepala lingkungan dalam pelaksanaan kegiatan hingga pelaporan. “Hingga saat ini baru 4 lingkungan yang telah memasukan laporan pertanggungjawaban. Padahal setiap kegiatan yang telah dikucurkan dana dan telah usai pekerjaanya wajib memasukan laporan pertanggungjawaban ke pihak kami. Ini juga agar kepala lingkungan terhindar dari penyimpangan,” tegasnya. Kepala Bappeda Manado, Andre Hosang menambahkan, agar semua administrasi hingga realisasi pekerjaan kegiatan PBL Mapaluse bisa sukses pada tahun 2013, sumber daya di Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintah Kelurahan harus diperkuat. “Selain itu, para fasilitator harus benar-benar mendampingi semua kegiatan PBL Mapaluse, jika tidak harus ada evaluasi,” ujarnya. Senada dikatakan Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Helmy Bachdar, meski disatu sisi dirinya menyatakan, tidak semua fasilitator harus dievaluasi. “Saya setuju dievaluasi yang mungkin para fasilitator lainnya SDM-nya kurang.Tapi masih ada yang bisa dipertahankan,” tandasnya.(teem)

BANJIR

2 lingkungan di Ternate Tanjung terendam Manado—Luapan air dari DAS Tondano, sampai saat ini makin menggila sehingga ikut merendam 2 lingkungan yang berada di Kelura-

han Ternate Tanjung Kecamatan Singkil. Sesuai dengan pantauan harian ini, luapan air akibat hujan deras itu telah merendam rumah warga setinggi ham-

pir 2 meter. “Kami harapkan kepada pemerintah untuk terus menurunkan bantuan, karena sampai saat ini kami belum bisa beraktifitas mencari kehi-

dupan dengan keadaan banjir seperti ini,” ujar Yusman salah seorang warga kelurahan setempat kepada Swara Kita saat di temui di lokasi banjir.

Dengan keadaan cuaca seperti sekarang ini, diperkirakan luapan air akan terus bertahan dan tentunya hal ini sangat di harapkan kepada warga setempat

untuk terus berhati-hati. Kepada pemerintah di harapkan untuk terus dapat menurunkan bantuan makanan serta obat-obatan.(try21)

Dekot ... dari Halaman 3 Bagi kami hal ini perlu dicarikan suatu format baru, agar setidaknya dugaan penyimpangan atau alasan atas pembatalan pasal dalam Undangundang Sisdiknas ini dapat kita temukan jalan keluarnya. Sebab, bagaimana pun juga, RSBI secara positif menghasilkan siswa yang bermutu dan memiliki kualitas unggulan,” ungkap Sualang yang juga kader PDI Perjuangan Manado itu. Ditambahkan Sualang, RSBI swasta dinilainya perlu dibuatkan aturan yang akomodatif agar kontrol pemerintah terhadap pendidikan berjalan efektif dimana tujuan pendidikan untuk memanusiakan manusia harus benar-benar diimbangi dengan adanya beban biaya pendidikan siswa agar pendidikan tidak misorientasi. “Untuk RSBI Swasta kami pikir perlu diatur juga dari segi penataan atau pembenahan regulasi, hal itu dilakukan dalam rangka mengarahkan sekolah untuk menuju pada orientasinya, yakni memanusiakan manusia. Bila tidak diatur, maka bisa juga nilai pendidikan membias, pendidikan bisa jadi lebih diarahkan pada orientasi provit, dan praktek komersialisasi pendidikan bakal menjadi trand baru yang mengancam sistem pendidikan kita di negara ini,” kuncinya.(dede)

Pembuatan ... dari Halaman 3 Saya juga ingin mengingatkan kepada warga yang ada, untuk pelayanan administrasi di kelurahan untuk tahun 2013 ini tidak di punggut biaya lagi, dan juga marilah kita bersama-sama meningkatkan tahun berhenti melanggar aturan,” pungkas Mananeke.(try21)

LUAPAN air dari DAS Tondano, yang telah merendam 2 lingkungan yang berada di Kelurahan Ternate Tanjung(foto:bobby/sk)

SKPD ... dari Halaman 3 Ini berita yang mengembirakan dibandingkan dengan tahun 2011 lalu, namun pencapaian di tahun 2012 itu harus

menjadi pelecut semangat minimal di pertahankan dan tingkatkan di tahun 2013,” ujarnya. Disampaikannya juga

400 rumah ... dari Halaman 3 Tapi lanjutnya, hanya berselang beberapa jam, air sungai telah meluap hingga masuk di perkampungan. Camat Singkil, Drs Herry Saptono yang ikut mendampingi Wawali

mengakui, ketika cuaca sudah tidak bersahabat, langsung turun memantau warga.(teem)

Program Berbasis Lingkungan (PBL) Mapaluse yang baru 40% terlaksana dan sisanya 60% akan dilanjutkan pada tahun 2013. Disamping juga perjalanan dinas luar daerah yang tidak dilaksanakan adalah upaya untuk meng efisiensi anggaran. “Ubah

kinerja yang buruk dan berbuatlah yang terbaik bagi masyarakat,” pesan Walikota. Ketua APEKSI itu juga menyampaikan terima kasih kepada peserta Rakorev yang terdiri dari para Asisten, Staf Ahli, kepala Dinas, Kepala Badan, Kepala Bagian, Kepala Kantor, Camat dan

Lurah mengingat capaian Pendapatan Asli Daerah (PAD) tahun anggaran 2012 ternyata mampu melebihi 100 persen. “Ini berita gembira bagi kita karena baru pertama kali terjadi di Pemkot Manado, tapi jangan terlena dan berpuas diri, tetap tingkatkan kinerja untuk masyarakat yang

dilayani,” kata Walikota pilihan rakyat itu. Untuk diketahui total APBD Manado tahun anggaran 2012 sebesar Rp1.020. 356. 810.944 dengan rincian belanja tidak langsung Rp639.745.010.125 dan belanja langsung Rp380.611 800 819.(dede)

Dinas Kebersihan Manado,” ujar salah seorang warga setempat, Markus Mamonto kepada Swara Kita, Rabu (9/1) kemarin. Kawasan elit itu sebetulnya masih masuk wilayah Manado. Pelak saja dengan usaha dari Pemkot Manado untuk meraih Adipura Kota Besar, dipastikan persoalan ini akan memberikan dampak yang cukup besar pada

nilai Adipura. “Saya tahu kalau kota besar itu selain kebersihan, kualitas udara serta penataan kota yang indah juga akan di nilai. Apa jadinya jikalau kawasan Bumber itu dilihat oleh tim juri atau penilai dari pusat, pasti mereka sudah mendapatkan nilai kalau sebagaian besar kawasan Manado tidak indah dan bersih, akibat referensi dari daerah elit Bumber,”

kuncinya. Sementara itu, Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Manado Ferry Siwi menegaskan proyek galian drainasse tersebut bukan merupakan proyek dari pihaknya. Itu merupakan proyek dari Dinas PU Sulut dalam hal ini Bidang Cipta Karya. “Jadi itu proyek PU Sulut bukan Manado,” tegas Siwi lewat SMS kepada wartawan kemarin.(dede)

Ditambahkannya, ada 6 rumah sakit yang bekerjasama dengan pemerintah yakni rumah sakit Ratumbuisang, Siti Maryam, Pancaran Kasih, Adven, Bhayangkara dan Balai Kesehatan Mata. “Artinya untuk pemeriksanaan mata pun gratis serta operasi bibir sumbing akan dilayani melalui program kesehatan

pemkot tahun 2013 ini,” terang Mottoh. Namun, ditambahkan Mottoh, jika ada pasien yang tidak sembuh dan butuh pelayanan kesehatan lebih baik bisa dirujuk ke rumah sakit Prof Kandouw, tapi untuk penanganan anggarannya tidak lagi di Pemkot Manado melainkan di Pemprov Sulut.(teem)

Proyek ... dari Halaman 3 Proyek penggalian material tanah di drainasse atau got itu sebetulnya sudah dimulai semenjak awal Desember 2012 tahun lalu. Entah ada maksud apa dan karena apa hingga saat ini pengerjaan itu tidak tuntas dan malahan menyisahkan kondisi jalan yang becek akibat meluber material tanah ke jalan sehingga terlihat pemandangan yang jorok akibat galian hanya

dibiarkan di atas trotoar yang sebetulnya untuk pengguna jalan. “Sudah dari tahun lalu proyek itu. Saya lihat hanya digali dengan tujuan yang tidak jelas. Sebab, galiannya tidak dibersihkan malahan beberapa waktu lalu sudah meluber di jalan, dan menghambat pengguna jalan. Untunglah belum lama ini ada sebagian material tanah diangkat oleh

Dinkes ... dari Halaman 3

IKLAN KEHILANGAN BPKB Amran Bawula DB 5907 AS Komo Luar Ling 1 No Rangka mhikev 815k431326. No Mesin kev8e1430607 no BPKB 229133s

Dan jika perlu penanganan lebih lanjut hingga ke rumah sakit puskesmas akan memberikan rujukan ke rumah sakit yang telah bekerjasama dengan Pemkot Manado. Hal itu ditegaskan Kadis Kesehatan Manado, dr Robby Mottoh, dan menurutnya, program tersebut telah berlaku sejak 1 Januari 2013. “Dalam

pelayanan kesehatan tersebut tidak berlaku lagi surat keterangan dari Dinas Sosial karena cukup membawa KTP/KK warga Manado maka akan langsung dilayani. Untuk pelayanan kesehatan di rumah sakit, Puskesmas akan memberikan rekom ke pasien,” terang Mottoh, Rabu (9/1) kemarin.


KAMIS 10 JANUARI 2013

SERTIJAB

Eman titipkan 2 hal pokok ke Karwur PEMKOT Tomohon lewat Dinas Pendidikan Kota Tomohon, Rabu (9/1) kemarin, melaksanakan Serah Terima Jabatan Di Dinas Pendidikan Daerah Kota Tomohon dari Kepala Dinas lama Drs Wendy Karwur MAP kepada Kepala Dinas baru DR Dolvin Karwur MKes MSi, di Wale Mefra Tomohon. Acara serah terima ini diawali dengan ibadah yang dipimpin oleh Ketua Sinode GMIM Pdt Piet Marthen Tampi S Th MSi. Walikota Kota Tomohon, Jimmy F Eman SE Ak dalam sambutannya mengatakan bahwa ada 2 hal pokok yang harus dilaksanakan sebagai pegangan kerja yaitu pertama adalah tugas pokok dan fungsi jabatan dan kedua adalah peraturan perundang-undangan yang berlaku. “Pemahaman dan penghayatan tupoksi saudara sekalian dalam pelaksanaan tugas berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku merupakan suatu kewajiban. Hal itu sangat penting untuk menghindari kesalahan sekecil apapun, lebih-lebih pelanggaran terhadap peraturan perundang-undangan,” kata Eman. Pada kesempatan ini pula Walikota menyampaikan terima kasih kepada Drs Wendy Karwur MAP atas pengabdiannya dan segala upaya yang telah diberikan selama ini di dalam dunia pendidikan, semoga pada tugas yang baru dapat memberikan lebih bagi kemajuan Kota Tomohon. “Kepada ibu DR Juliana Dolfin Karwur MSi, kami punya ekspektasi yang sangat besar untuk dapat mempertahankan kemajuan yang sudah ada dengan melakukan inovasi-inovasi dan mengembangkan Pendidikan Kota dari berbagai dimensi,” kata Eman. Eman pun mengajak segenap insan pendidikan Kota, untuk bersama-sama dengan kepala Dinas yang baru menyatukan hati dan pikiran serta meyegarkan komitmen yang telah dibangun untuk menjadikan Kota Pendidikan ini lebih maju. Emanyakin bahwa dengan peran kita masingmasing, akan terwujud suata tatanan Kota Pendidikan yang berdaya saing baik secara secara nasional dan regional bahkan internasional. “Dengan perubahan Nomenklatur pemekaran menjadi Dinas Pendidikan Daerah, otomatis membawa konsekwensi kepada pengisian Jabatan-jabatan struktural dalam Dinas. Olehnya dalam waktu dekat ini Kami akan mengupayakan hal tersebut, untuk itu diharapkan kepada semua pegawai agar bekerja sebagaimana mestinya sesuai Tupoksi,” ungkapnya. Hadir dalam acara ini Kepala Dinas Pendidikan Nasional Prov. Sulawesi Utara Drs Star Wowor MSi, Ketua Dekot Tomohon Raymond Sengkey SE, Anggota Dekot Tomohon Melkysedek Tangkawarouw SE dan Hofni Kalalo SH, Ketua Dewan Pendidikan Kota Tomohon Drs Marthinus Ering MSc, Sekretaris Daerah Kota Tomohon DR Arnold Poli SH MAP bersama Jajaran Pemerintah Kota Tomohon, Ketua Dharma Wanita Persatuan Kota Tomohon Dra Giny Poli-Ponamon Mpd, Kapolsek Tomohon Tengah AKP Tony Salawati, Pimpinan Yayasan- Pendidikan dan Keluarga Besar Dinas Pendidikan Daerah Kota Tomohon.(gebe)

Legislator ”loncat pagar” Akibat partai yang tidak terakomodir di Pemilu 2014 To n d a n o — K o n d i s i perpolitikan di Minahasa bergerak sejalan dengan perkembangan politik modern se-Indonesia ini, pasca diumumkannya 7 Januari lalu bahwa hanya 10 parpol yang bisa mengikuti Pemilu 2014 dimana diantaranya PDI Perjuangan, Partai Kebangkitan Bangsa, Partai Hati Nurani Rakyat, Partai Amanat Nasional, Partai Golkar. Lalu, Partai

Keadilan Sejahtera, Partai Gerakan Indonesia Raya, Partai Demokrat, serta Partai Persatuan Pembangunan dan Partai Nasional Demokrat. Otomatis para legislator Minahasa yang tidak masuk dalam parpol peserta itu mulai putar otak untuk lompat pagar ke 10 parpol tersebut. Beberapa anggota Dekab Minahasa dari PPRN, PDS, PDK dan

Barnas mulai terlihat gelisah tak menentu, karena menurut pengakuan bahwa mereka harus mengikuti DPP dan DPW untuk menentukan arah langkah mereka. Kepada Swara Kita, Rabu (9/1) kemarin, Drs Max Ondang dari PPRN yang adalah juga menjabat sebagai Sekretaris Komisi II bidang Anggaran Dekab Minahasa mengatakan, kalau dirinya masih menunggu petunjuk dari pimpinan partai sehubungan partainya tidak masuk dalam proses Pemilu

2014 mendatang. “Memang kita belum menentukan pilihan kemana lagi kita akan gabung, akan tetapi masih sampai dengan saat ini kita akan mempertahankan PPRN. Tinggal kita mengikut mana yang ingin kita dukung pada Pemilu 2014 nanti. Sebab dengan tidak diakomodirnya Pemilu ini, itu bukan berarti kita juga harus membubarkan partai ini,” ujarnya. Namun menurut Ketua PPRN Minahasa dari Kawangkoan ini bahwa dirinya memang sudah siap untuk loncat pagar kalau

INFRASTRUKTUR

KONDISI jalan utama di Pineleng yang seperti sungai kecil sehingga menyulitkan pengendara untuk melintas.(foto:glen/sk)

menjadi perhatian pemerintah daerah karena draina-

sse yang ada di tempat tersebut sudah sangat dangkal

sehingga sendimennya harus diangkat.(gebe)

BENCANA DAERAH

Dewan tuding pemkab tidak tanggap Tondano—Bencana yang terjadi di Minahasa, mulai dari ancaman ISPA warga Tondano, Rumah Rusak di Remboken dan beberapa longsoran kecil tersebar di beberapa wilayah, ternyata ketika dievaluasi banyak yang tidak langsung tanggap oleh beberapa kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) untuk menjalankan tugas pokok dan fungsi mereka. Dekab Minahasa pun menilai bahwa ini adalah bagian yang seharusnya menjadi tugas yang harus dilakukan oleh SKPD terkait agar supaya Pemkab Minahasa yang membawa misi menjaga dan mensejahterakan rakyat Minahasa, itu benar-benar terjadi. Lantas

bagaimana ini bisa terjadi kalau SKPD tersebut tidak menjiwai dan menjemput bola demi pelayanan itu sendiri. “SKPD harus jemput bola karena memang itu adalah tugas pokok dan fungsi mereka yang harus mereka lakukan. Jangan sampai ini juga memberikan sesuatu yang tidak dapat dipastikan kepada masyarakat. Artinya pelayanan itu harus dioptimalkan, tidak untuk dijadikan sesuatu yang nomor dua. Karena harus ingat bahwa kepercayaan masyarakat itu bergantung pada sejauh mana perhatian pemerintah terhadap masyarakatnya itu sendiri,” ujar Ir Man Tojo Rambitan kepada Swara Kita Rabu (9/

1) kemarin. Ketua Partai Gerindra Minahasa ini mengatakan, kalau sampai dengan detik saat ini, pemerintah tidak memperhatikan para masyarakat, dikhawatirkan akan terjadi cedera kepercayaan yang nantinya berdampak buruk. Diharapkan juga ketika pentahapan kepercayaan itu yang mulai tumbuh dapat dipertahankan. Namun saat ini sudah mulai terlihat menurun karena menunggu pemimpin yang baru. “Ini harus jelas kemana dan dimana pemerintah itu ada dalam pekerjaannya. Ketika mereka harus tanggap dengan kondisi rakyat Minahasa saat ini maka itu harus disyukuri, dan harus diberikan

menjadi Rp940.781.000 dengan realisasi sebesar Rp541.555.000 atau sebesar 57,56 persen. Menanggapi target PAD itu, Kepala Dishubkominfo Kota Tomohon, Andrikus Wuwung mengakui jika hal tersebut sementara digumulinya pihaknya. “Kemung-kinan target itu tidak akan ter-capai. Sebab, di tahun 2012 saja ketika sumber PAD belum

Tondano—Fenomena pergantian pimpinan daerah di Minahasa setidaknya memberikan dampak negatif bagi berputarnya roda pemerintahan yang ada. Buktinya, para Kepala SKPD saat ini terpantau kurang aktif dalam menjalankan apa yang sudah masuk program serta target SKPD. Sindrom ini justru tak hanya menggerayangi di tingkat kepala SKPD, tetapi juga di tingkat bawahan. Untuk mengkaji persoalan ini, hanya Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Minahasa sendiri yang mendapat perintah langsung dari Bupati melalui Sekkab Minahasa untuk melakukan penilaian kinerja PNS, termasuk dengan daftar hadir dan kinerja yang dicapai. Kepala BKD Minahasa Drs Jorry Gumansing Msi kepada Swara Kita Rabu (9/1) kemarin mengatakan bahwa kinerja seluruh SKPD akan dilakukan pengawasan secara mendetail. “Kita akan mengawasi seluruh kinerja SKPD, mulai dari pengembangan karir, daftar absen, serta peningkatan mutu kerja yang ada. Dan untuk hasilnya kita sampaikan ke Ketua Badan Pertimbangan Jabatan

dan Kepangkatan Minahasa yang adalah Sekkab Minahasa Drs Warouw Karouwan,” ujar Gumansing. Penurunan kinerja pejabat Pemkab Minahasa ini pun rupanya sudah menjadi perhatian beberapa anggota Dekab Minahasa yang sendirinya telah mendapat aduan dari warga. Salah satunya anggota Dekab Minahasa Joyke Mantik. Menurut Mantik bahwa memang saat ini masyarakat Minahasa sudah ada yang mengeluh tentang kinerja pemerintah, yang seakanakan mulai malas dengan menunggu dilantiknya Bupati yang baru. “Mereka mungkin terbawa dengan suasana gantung saat ini. Sebab memang mereka belum menunjukkan loyalitas kerja di awal tahun karena dari pimpinan saat ini saja, mulai mengurangi intens pengawasan terhadap kinerja bawahannya. Seandainya kalau sudah ditangani oleh kepala daerah yang baru, maka ini setidaknya akan memberikan cambuk yang tegas dan seoptimal mungkin mengevaluasi kinerja PNS,” ujar personil PDIP Minahasa itu.(erka)

Tawas: Harus berperan sebagai “Quality Assurance” MAN Rambitan.

apresiasi. Sebab pemerintah juga toh masyarakat Minahasa. Ini tugas dari pada oknum pimpinan Pemkab untuk melakukan perubahan demi kemajuan dan kemakmuran masyarakat Minahasa,” ujar Rambitan.(erka)

Dishubkominfo Tomohon dapat target Rp1 miliar miliar. Jumlah tersebut sangat besar mengingat sesuai data Januari hingga posisi 8 November 2012 lalu, target PAD, instansi tersebut hanya sebesar Rp975.000.000 dan setelah perubahan APBD 2012

Kinerja pejabat turun drastis

HUT SATPAM KE-32

PAD Tomohon—Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kota Tomohon pada tahun 2013 ini diberikan target untuk Pendapatan Asli Daerah (PAD) sebesar Rp1

kalau dia sudah siap untuk pindah partai karena sudah ada pinangan, namun itu sesudah ada penegasan PDS bubar di Minahasa. “Kita sangat menghargai PDS sendiri, untuk itu kita akan melihat nanti petunjuk pimpinan PDS di pusat. Kalaupun kita tidak bisa melanjutkan, maka kita akan berpaling ke partai lain dan sampai dengan saat ini pinangan dari partai besar lainnya sudah sempat mengutarakan maksud tujuan mereka, namun saya masih setia untuk PDS ,” ujarnya.(erka)

SOROTAN

Jalan Pineleng seperti sungai kecil Pineleng—Tingginya curah hujan yang melanda Minahasa dalam beberapa hari terakhir ini, membuat sejumlah drainasse yang ada di Kecamatan Pineleng sudah tak mampu lagi menampung volume air hujan. Hal ini membuat jalan utama yang ada di Kecamatan Pineleng atau tepatnya di depan Balai Mutu Pendidikan harus seperti sungai kecil. Ironisnya, kondisi itu telah terjadi sejak sepekan terakhir ini dan belum ada upaya dari pemerintah untuk melakukan perbaikan. Terpantau oleh harian ini, Rabu (9/1) kemarin, kondisi jalan yang telah dipenuhi air setinggi tumit dengan jarak aliran yang panjang itu membuat sejumlah pengendara terlebih roda dua harus mengeluh. Pengendara terpaksa harus mengurangi kecamatan kendaraan. Hal ini harus

memang sudah tidak lagi ada penentuan dari pimpinan PPRN di pusat. Demikian pula dengan anggota Dekab Minahasa dari Partai Damai Sejahtera (PDS), Seska Rumbay bahwa untuk saat ini dirinya masih menghargai PDS sebagai partai yang telah membesarkan namanya. Akan tetapi dirinya belum bisa menentukan kemana arah prospek pribadinya sebagai politisi untuk kepentingan pencalonannya anggota dewan di tahun akan datang. Dirinya pun mengatakan

dipangkas dengan aturan (Perda) yang baru, realisasi sulit dicapai. Apalagi di tahun 2013 ini, sumber penerimaan sudah dipangkas pada tiga sektor,” jelasnya. Menurut Andrikus, pihaknya saat ini sedang melakukan kajian terkait target PAD tersebut. Namun, bagaimanapun pihaknya akan berupaya untuk mengoptimalkan semua sumber penerimaan.(gebe)

Tomohon—Bertempat di Lapangan Maporles Kota Tomohon dilaksanakan Upacara HUT Satuan Pengamanan (Satpam) yang Ke-32 pada Rabu (9/1) kemarin. Peringatan hari jadi Satpam yang seharusnya jatuh pada tanggal 30 Desember lalu, baru dapat dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia ini di awal tahun baru 2013. “Tertundanya waktu peringatan tersebut dikarenakan padatnya kegiatan masyarakat yang membutuhkan perhatian kita bersama. Namun saya yakin dan percaya bahwa hal ini tidak mengurangi makna dan esensi peringatan hari jadi Satpam,” kata Kapolres Tomohon Marlien Tawas SH MH dalam amanatnya di upacara tersebut. Lanjutnya, bahwa melalui Keputusan Kepala Kepolisian Negara R I No. SKEP/ 126/XII/1980 tertanggal 30 Desember tahun 1980 tentang pembentukan satpam untuk Pertama Kalinya. Pembentukan Satpam sesuai dengan keputusan tersebut didasarkan pada UU Kepolisian No 3 Tahun 1961 yang selanjutnya terus

diperbaharui hingga pada UU Kepolisian No 2 Tahun 2002 tentang Polri yang berlaku saat ini. “Dan sebagai langka untuk melakukan pengukuhan terhadap satpam Polri dituntut secara hukum menjalankan peran sebagai Quality Assurance (Penjamin Kualitas). Implementasi peran tersebut dijalankan oleh Polri dengan menertipkan surat ijin Operasional serta sertifikat kepada BUJP dan anggota satuan pengamanan, melakukan pelatihan, menyelenggarakan kursus spesialis dan menjalankan audit terhadap kinerja satuan pengamanan,” kata Tawas. Tawas pun mengingatkan bahwa kedepan tantangan tugas dan tuntutan masyarakat akan penggunaan jasa pengamanan semakin tinggi. Dalam menjawab tantangan dan tuntutan tersebut, BUJP dan Polri didorong untuk terus dapat menjalankan kemitraan dan sinergi yang aktif dan konstruktif, dalam Forum kemitraan komunitas sekuriti, sehingga kinerja satuan pengamanan akan semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.(gebe)


KAMIS 10 JANUARI 2013

THL didesak maju di Pilbub Mitra SOSOK Tonny Hendrik Lasut AmTm (THL), yang sudah sangat merakyat, rupanya makin dicintai masyarakat Mitra. Buktinya, arus dukungan terus mengalir kepadanya, yang mendorong untuk maju bertarung di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 13 Juni mendatang. Dukungan terhadap Ketua Dewan Kabupaten Minahasa Tenggara (Mitra) ini datang dari Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat Ratatotok, diantaranya Pdt Dr Berti Wotulo STh, Tokoh Masyarakat Ratahan Noldy Pangalila, Tokoh Pemuda Pasan Ronly Kario, serta Tokoh Agama Silian Raya Pdt Hadi Rusdianto. Mengatasnamakan masyarakat, mereka menyatakan dukungan serta keinginan untuk mendorong THL, untuk maju mencalonkan diri sebagai cabup Mitra periode 2013-2018. “Selain itu kami meng-harapkan dan mendesak THL, untuk men-daftar seba-gai cabup Mitra, lewat kendaraan PDIP, karena THL merupakan figur yang sangat layak sebagai pemimpin yang sangat teguh dalam memegang komitmen untuk kemajuan Mitra. Sudah saatnya Putra daerah memimpin daerah ini, dan THL yang paling layak,” ujar Kario, mewakili Tokoh Pemuda dan Agama yang ada. (try19/sl)

Pemkab Minut optimis raih Adipura kelima kali BUPATI Drs Sompie Singal MBA dan Wakil Bupati Yulisa Baramuli SH, tetap berkeinginan Piala Adipura ke-5 dapat diraih Minahasa Utara (Minut). Adipura dan kebersihan akan dijadikan ikon Pariwisata. Sebab itu, Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Pemerintah Kabupaten Minut dan masyarakat harus tetap bersinergi, berkolaborasi dengan masyarakat. “Bupati menargetkan Piala Adipura harus kembali diraih Minahasa Utara,” tutur Kabag Humas Drs Sem Tirayoh bersama Kasubag Pemberitaan Riel Rosang SSos. Untuk menggapai Adipura kata Tirayoh, Minut harus bersih, asri dan hijau. Jalan raya, pemukiman warga harus benar-benar indah dan pengelolaan sampah secara profesional. (eres/sl) Advetorial

PELAYANAN KESEHATAN

MaRon bantu warga Pangu dan Wioy

dr MAXI Rondonuwu (MaRon) saat memberikan pelayanan kesehatan bagi warga Desa Pangu dan Wioy Kecamatan Ratahan Timur, kemarin.(foto: devon/sk)

Ratahan—Kerinduan akan pelayanan kesehatan bagi warga Mitra, terobati. Adalah pelayanan kesehatan gratis dari dr Maxi Rondonuwu (MaRon) yang dilaku-

kan di Desa Pangu dan Desa Wioy Kecamatan Ratahan Timur, pada Rabu (9/1) kemarin, membuat masyarakat merasa dipedulikan. Tak heran jika kehadiran

MaRon yang juga adalah Kepala Dinas Kesehatan Provinsi ini bersama istri tercintanya Merry Rumbay MKes di Jemaat GMIM Elim Pangu, menghadirkan rasa terima kasih warga kedua desa. Pasalnya, selain memberikan pelayanan kesehatan cuma-cuma alias gratis, putra daerah kebanggaan masyarakat Mitra ini juga membagikan kacamata bagi warga yang membutuhkan. Dalam aksi sosialnya tersebut, MaRon menyatakan, bahwa kegiatan yang dilaksanakan ini, selain keterpanggilan serta kepeduliannya

sebagai anak daerah, ini juga dalam rangka 4 tahun kepemimpinannya, menjabat Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sulut. “Sebagai ungkapan rasa syukur keluarga dan pribadi, saya datang untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat didaerah ini,” ujar Rondonuwu, yang menyatakan akan maju dalam Pilkada Mitra 2013 ini, dengan menggunakan kendaraan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Ditambahkannya, pengabdian yang diberikannya ini, untuk masyarakat Mitra. “Yang pasti Tuhan sudah

menyiapkan calon untuk Mitra, yang betul-betul untuk membangun daerah ini,” tandasnya, sembari menambahkan, pada tanggal 12 Januari nanti, dirinya akan mendaftar di PDIP sebagai calon bupati. Sementara itu, Koordinator Kecamatan (Korcam) Tim Pemenangan MaRon di Ratahan Timur Novi Kolinug, mengaku, masyarakat yang diundang ternyata melebihi target yang direncanakan. “Meskipun demikian Pak MaRon tetap memberikan pelayanan terbaiknya, tanpa meman-dang bulu,

semua terlayani,” kata Kolinug. Sejumlah warga yang mendapatkan pelayanan kesehatandari MaRon, sangat senang sekali dan berterima kasih atas kepeduliannya. Salah satunya Nicolina Untu (70) warga Wioy II Jaga 2, yang datang untuk pemeriksaan darah dikegiatan pengobatan gratis tersebut. “Terimakasih pak MaRon yang sudah datang dan memberikan pelayanannya di Wioy,” ucapnya, saat mendapatkan pelayanan kesehatan di GMIM Sion Wioy, kemarin.(*)

Dekab curiga Honda K1 Minsel diutak-atik Tumiwa: BKDD jangan permainkan nasib orang

Amurang–-Sejak tanggal 19 Desember 2012 lalu, BKN sudah menyerahkan nama-nama Honor Daerah (Honda) Kategori I (K1) Minsel ke pihak BKDD, namun entah kenapa sampai saat ini, belum juga diumumkan ke publik. Dekab Minsel pun mencurigai Honda K1 Minsel, sudah diutakatik dan diduga diganti dengan nama-nama yang lain.

Menariknya, BKDD sendiri enggan terbuka alasan sampai hasil Honda K1 belum diumumkan. Ketua Dekab Minsel Boy Tumiwa BSc SH, Rabu (9/1) kemarin, kepada Swara Kita mengatakan, BKDD harus memberikan alasan tepat kenapa sampai hasil Honda K1 Minsel belum diumumkan. “Saya cek sendiri ke BKN bahwa nama-nama sudah

diserahkan ke Kaban BKDD sejak tanggal 19 Desember lalu, namun kenapa sampai sekarang belum juga diumumkan,” ungkapnya. Tumiwa pun, mencurigai ada indikasi nama-nama Honda K1 “dimainkan”. Karena belum juga diumumkan ke publik. “Ini harus dicurigai jangan sampai ada apa-apa dengan nama-nama Honda K1. BKDD harus segera

RESHUFFLE II

BANTUAN

Jabatan Asisten I terisi, manuver hantui Sompie Airmadid—-Kendati reshuffle atau rolling tahap I di tahun yang baru ini, sudah dilakukan, Selasa (8/1) lalu, namun tarik ulur pada pelaksanaan mutasi susulan, masih terjadi hingga, Rabu (9/1) kemarin. Rolling besar-besaran ini membuat sejumlah pejabat eselon II ketar-ketir. “Hingga saat ini belum makan, karena bingung apakah akan dirolling atau tidak, pastinya selama belum ada kejelasan, pasti pikiran tidak menentu,” tutur salah satu Kepala Dinas (Kadis), yang namanya

umumkan, ingat ini menyangkut masa depan orang banyak, BKDD jangan permainkan nasib orang (Honda K1, red),” kata Tumiwa. Sementara itu, Plt Kepala BKDD Minsel Drs Jootje Dehoop, setiap dikonfirmasi wartawan, hanya mengatakan sabar saja. “Bersabar saja, kita masih sementara proses semuanya,” ujar Dehoop, belum lama ini.(esem/sl)

enggan dikorankan. Kegundahan para Kadis ini, dipastikan bakal cukup panjang, mengingat informasi dari sumber resmi, untuk rolling jilid II, Kamis (10/1) hari ini, hanya tiga pejabat eselon II yang akan termutasi. Yakni Ronny Siwi dari Kadis Kelautan dan Perikanan (DKP) menuju kursi Asisten I, Arie Kambong akan meninggalkan Kepala Dinas Pertambangan dan Energi (Distamben), mengisi jabatan baru Kepala DKP. Sementara itu, Alan Mingkid

Kabag Pemerintahan dipromosikan ke Kepala Dinas Pertambangan dan Energi (Distamben). Dari pantauan, terlihat beberapa kali Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah (BKDD) dipanggil khusus Bupati Drs Sompie Singal MBA. Dan diduga melakukan manuvermanuver. Namun hal itu langsung dibantah Singal, saat dikonfirmasi. “Rolling ini sesuai persetujuan Pemprov, dan tidak mungkin diganti lagi,” ucap Singal.(eres/sl)

IKM dan UKM Mitra makin kabur Ratahan—Pengusaha kecil dan menengah di Minahasa Tenggara (Mitra) harus bersabar akan bantuan yang diharapkan dari pemerintah kabupaten dengan slogan Pemulihan ini. Hal ini setelah adanya kabar bahwa anggaran yang sudah dialokasikan untuk Usaha kecil Menengah(UKM) dan Industri Kecil Menengah (UKM) sebesar Rp400 juta makin Kabur. “Malah dalam pembahasan ditingkat komisi waktu lalu sempat dibahas lewat Komisi A, malah diusulkan untuk ditambah, namun setelah ditingkat TAPD, semua anggaran hilang dan dikabarkan sudah digeser anggarannya,” ujar sumber di Disperindagkop Mitra, yang tidak mau namanya dikorankan, Rabu (9/1) kemarin. Sementara itu, Kepala Disperindagkop Mitra Drs Piether Owu, menyatakan, pihaknya sementara menunggu DPA turun, untuk bantuan hibah dan bantuan sosial.(try19/sl)


KAMIS 10 JANUARI 2013

Cuaca ekstrim ganggu jaringan listrik CUACA ekstrim yang mendera akhir-akhir ini bukan hanya memporak-porandakan rumah warga serta macetnya arus transportasi laut diwilayah kepulauan, tapi ikut memutuskan dan mengganggu jaringan listrik yang berdampak pada terganggunya aktifitas masyarakat. “Sudah sekitar 3 hari listrik padam akibat cuaca buruk ini, dan bukan itu saja malah akibat dari putusnya jaringan listrik berdampak pada terganggunya aktifitas masyarakat, dimana selain air macet, juga berbagai kegiatan yang memerluhkan kebutuhan listrik ikut terbengkalai,” ungkap Ruth Ponto dan Ester Susilo, warga Kelurahan Tarorane Kecamatan Siau Timur (Sitim), pada Swara Kita Rabu (9/ 1) kemarin. Sementara itu, Kepala PLN Ranting Ulu Siau Alfrets Lumempouw, membenarkan adanya pemadaman tersebut, dimana akibat dari cuaca ekstrim membuat banyak pohon tumbang dan menimpa jaringan kabel listrik. “Pemadaman terjadi akibat ada jaringan kabel yang tertimpa pohon dan dahan pohon yang tumbang karena angin yang kencang. Sehingga beberapa kali terjadi pemadaman, untuk dilakukan perbaikan, setelah itu kembali dinyalakan,” kata Lumempouw. Hal yang sma terjadi di Bitung. Warga Kota Bitung yang bermukim di Kecamatan Girian dan Matuari kembali mengkritisi pihak Perusahaan Listrik Negara (PLN) Bitung karena hampir 15 jam lampu di kawasan ini padam. “Kami perlu penjelasan dengan padamnya lampu ini sebab mulai pukul 22.10 Wita tadi malam sampai dengan sore hari ini listrik di Bitung padam,” kata Sandy Nistah warga Danowudu kepada wartawan. Dia sendiri mengungkapkan jika dirinya tak bisa melakukan aktifitas lebih karena padamnya listrik ini. Sementara pihak PLN Rayon Bitung yang dikonfirmasi lewat pimpinannya Denny Turang meminta maaf akan hal tersebut. “Kami mohon maaf akan gangguan ini sebab ini diluar keinginan kami sebab ada tiang listrik di kelurahan Bitung Tengah yang tertimpa pohon,” kata Turang. Namun dirinya menjanjikan jika sebelum malam listrik ini sudah menyala. “Ini memang tidak kami inginkan sebab sejak malam kami berusaha mencari tau dimana letak gangguan ini dan nanti sekitar pukul 01.00 Wita baru kami ketahui dan langsung mengantinya dengan Tiang Listrik yang didatangkan dari Manado,” katanya sembari mengatakan dirinya dan bagian teknis PLN sampai sekarang belum juga istrirahat karena harus menganti tiang tersebut. “Sampai saat ini kami masih berusaha memasang semua peralatan dan di tiang, namun kemungkinan jika Tuhan berkehendak sebelum malam hari listrik di kawasan tersebut sudah menyala.(esge/wepe/mm)

Persiapan Tulude makin dimatangkan SEBAGAIMANA diawal tahun akhir bulan pertama pemerintah daerah melaksanakan pesta adat tulude, dan pada tahun ini persiapan agenda tahunan tersebut makin dimatangkan. Sekretaris Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Sitaro, Drs Iver Kalangit MSi, pada Swara Kita Rabu (9/1) siang kemarin, memastikan untuk lokasi pesta adat tulude akan dilangsungkan diwilayah ibukota kabupaten Ondong. “Mengingat tahun ini merupakan tahun terakhir kepemimpinan bupati dan wakil bupati diperiode ini, maka harus dilaksanakan di ibukota kabupaten, dan sudah pasti dilaksanakan di Ondong,” kata Kalangit. Terkait dengan waktu pelaksanaan, untuk sementara waktu direncanakan pada tanggal 1 Februari. “Ini nantinya akan menyesuaikan dengan agenda pak gubernur, dimana sehari sebelumnya di kabupaten Sangihe, mudahmudahan akan bisa hadir di Sitaro,” tandas dia. Namun menurut dia, terkait dengan keseluruhan kegiatan masih akan dibahas dalam kepanitian terutama jajaran pimpinan. “Sebagaimana informasi awalnya baru seperti itu, karena selebihnya masih akan dibahas dalam kepanitian serta menunggu petunjuk dari jajaran pimpinan,” ujarnya.(esge)

Diterjang badai ketika melaut

Nelayan asal Kampung Hesang ditemukan di Kahakitang Tahuna—Keganasan angin dan tingginya gelombang di perairan Sangihe nyaris meminta korban jiwa. Pasalnya, 3 warga Kampung Hesang Kecamatan Tamako yang berpofesi sebagai nelayan dikabarkan hilang ketika sedang melaut pada Senin (7/1) lalu. Kehilangan ketiga nela-

yan masing-masing Mangindari Bawangung, Spelman Daeng serta David Bawangung yang mengemparkan keluarga dan kampung setempat membuat Pemkab Sangihe harus melakukan pencaharian. Bersyukur, nasib baik masih berpihak kepada nelayan asal Hesang

tersebut, sebab sesuai dengan laporan Kapitalaung Kampung Kahakitang Kecamatan Tatoareng bahwa ketiganya saat ini berada di Kahakitang dengan kondisi sehat. “Untuk ketiga nelayan yang sebelumnya dikabarkan hilang akibat diterpa gelombang tinggi dan angina kencang, saat ini mereka dalam

kondisi selamat dan sehat berada di Pulau Kahakitang,” jelas Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sangihe Ir Reintje Tamboto Rabu (9/ 1) kemarin. Semntara itu tingginya gelombang yang disertai terpaan angin Selatan juga berdampak pada pelayanan pelayaran kapal penum-

pang Tahuna-Manado atau sebaliknya, dimana menurut Tamboto untuk kapal malam yang rencananya bertolak dari pelabuhan Tahuna ke Manado pada Selasa (8/1) sekitar pukul 19.00 wita ditunda keberangkatannya hingga Rabu (9/1) sekitar pukul 02.00 wita dini hari. “Baik itu KM Metro teratai maupun

KM Karya Indah nanti diperbolehkan melakukan pelayaran pada Rabu subuh menunggu cuaca lebih baik,” ujar Tamboto sambil menambahkan bahwa cuaca buruk akan terus melanda Sangihe hingga satu pecan ke depan, sehingga semua warga diminta waspada bencana.(esde/mm)

9 KK di Manganitu diungsikan Ratusan warga terancam jadi korban banjir bandang Tahuna—Hujan dengan intesitas tinggi dan terusmenerus melanda wilayah Sangihe mulai mengancam keselamatan warga. Buktinya, di Kampung Hiung Kecamatan Manganitu, tanah longsor yang menutupi Daerah Aliran Sungai (DAS) Hiung yang terjadi pada Selasa (8/1) sekitar pukul 02.00 dini hari menjadi ancaman serius bagi ratusan kepala keluarga (KK) yang menetap di sejumlah kampung di Kecamatan Manganitu. “Bila tanah longsor terus terjadi danm material longsor menutupi DAS Hiung, maka ancaman terjadinya banjir bandang bukan isapan jempol, apalagi bagi ratusan KK yang ada di sejumlah Kampung di Kecamatan Manganitu tepatnya yang berada di bawah aliran DAS

dimaksud,” jelas Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sangihe Ir Reintje Tamboto ketika ditemui Swara Kita, Rabu (9/1) di lokasi bencana. Sementara itu, Bupati Sangihe Drs Hironimus R Makagansa MSi langsung turun lapangan dan meninjau lokasi terjadinya tanah longsor yang akan menjadi penyebab penyumbatan DAS Hiung. Dalam kesempatan tersebut, Bupati memerinta semua pihak mulai dari BPBD, Dinsos Nakertrans, Camat setempat sekaligus Kapitalaung dan masyarakat untuk segera membersihkan aliran sungai yang tersumbat. “Baiknya harus dikerjakan dengan cepat dan terselesaikan sebelumnya curah hujan kembali terjadi yang akan mengakibatkan

TANAH longsor yang menutupi sekaligus memindahkan aliran DAS Hiung.(foto: sam/sk)

penutupan aliran sungai dan mengancam terjadinya bencana yang lebih besar lagi,” perintah Bupati. Assiten II Pemkab Sangihe Drs J Harikedua sendiri, yang meninjau langsung retakan tanah di atas bukti terjadinya tanah longsor tersebut menyatakan bahwa kalau hujan terus terjadi, maka ditakutkan akan terjadi bencana besar, sebab ada

sekitar 2 hektar lahan perkebunan milik warga tersebut tanahnya sudah mengalami keretakan dan menibulkan lubang mulai dari lebar lubang 30 cm hingga 1 meter. “Kalau sapai terjadi lonsgoran maka ada puluhan juta kubik material tanah yang akan menutupi DAS Hiung dan ini adalah ancaman serius terhadap keselamatan warga,” ungkap Harikedua

Bitung pasrah RSBI bubar

Viktor Tatanude mendukung langkah dari ICW dan Komisi Pendidikan itu. “Sejak dulu saya tidak menyetujui adanya RSBI dan kemenangan ICW serta Koalisi Pendidikan adalah suara dari para orang tua murid se Indonesia,” katanya sembari mengatakan jika ini harus secepatnya di eksekusi pihak Pemerintah kota Bitung. “Keputusan MK tersebut bersifat tetap secepatnya harus diambil oleh Pemkot Bitung tanpa harus menunggu edaran dari kementerian lagi,” katanya.(wepe/mm)

PUTUSAN MK

Bitung—Terkabulnya permohonan judicial review oleh MK, yakni penghapusan status Rintisan Sekolah Bertaraf Internasional (RSBI) yang dilakukan oleh Indonesia Coruption Wach (ICW) dan Koalisi Pendidikan membuat Pemkot Bitung pasrah, meski pihak Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Dikpora) tetap kekeh menunggu edaran dari Kementerian Pendidikan dan

Kebudayaan (Kemdikbud) RI. “Kami sudah mendengar keputusan itu tapi sampai saat ini belum ada edaran resmi akan penghapusan RSBI dari Kementerian,” jelas Kadikpora Bitung Herman Rompis. Pun demikian dengan asetaset sekolah yang didanai dari program RSBI itu dikatakan Rompis menjadi milik Pemerintah Kota Bitung. “Aset RSBI itu tentunya masih menjadi milik

sekolah namun telah berganti nama dengan sekolah bertaraf nasional,” katanya. Sementara itu, untuk RSBI di Kota Bitung ada 3 Sekolah dengan tingkatan Berbeda. “Setiap kota di Indonesia hanya ada 3 RSBI untuk tingkatan SD yaitu SD Negeri Sagerat, tingkatan SMP adalah SMPN 1 Bitung dan SMA adalah SMAN 2 Bitung,” katanya. Sementara itu Ketua Komisi A Dekot Bitung

Inpesktorat dan BKDD saling ”lempar bola” Hangau ketika dihubungi Swara Kita malah saling “lempar bola”. Dimana, Sainkadir berdalih bahwa untuk waktu pelantikan sepenuhnya adalah wewenang dari BKDD selaku instansi teknis. “Yang pasti akan segera dilantik, namun kewenangan hal tersebut adalah hak dari BKDD selaku instansi teknis,” ujar Sainkadir. Terpisah, Kepala BKDD Sangihe Drs Christofel Hangau ketika ditemui

menyatakan bahwa menyangkut pelantikan staf di Inspektorat untuk menjadi fungsional tinggal menunggu keputusan dari kepala Inspektorat kapan akan dilakukan. “Untuk penjadwalan pelantikan fungsional sampai sekarang ini masih kita koordinasikan dengan kepala Inspektorat, namun dalam waktu dekat akan segera dilakukan,” singkat Hangau. Seperti diketahui untuk pelantikan fungsional bagi staf di Inspektorat Sangihe

yang mendapatkan empasing mendagri harusnya sudah dilakukan sejak akhir tahun 2012 lalu, namun sampai sekarang masih terjadi tarik menarik. Pada konsekuensi dari lambanya pelantikan adalah adanya sejumlah staf di Inspektorat yang memegang jabatan akan mendapatkan Tunjangan ganti rugi (TGR) sebab sudah menyalahi aturan dari pemerintah pusat dalam hal ini kementrian dalam negeri.(esde/mm)

PEMILU 2014

Lembeh kini jadi satu dapil Bitung—Warga pulau Lembeh kini boleh berbangga karena kemungkinan besar pada pemilu 2014 mendatang pulau ini sudah mempunyai keterwakilan di Dekot Bitung seperti ditegaskan oleh Ketua KPU Bitung Drs SA Sondakh. “Bitung akan menjadi 4 daerah pemilihan dengan Lembeh Utara dan Lembeh Selatan menjadi satu dapil,” kata SA Sondakh saat dihubungi wartawan, Rabu (9/1) kemarin. Namun demikian pemetaan dapil ini belum menjadi kepastian karena pihaknya baru mengusulkannya ke pihak KPU Pusat. “Ada dua Opsi yang kami

yang berharap BPBD untuk segera membangun posko di seputaran lokasi bencana selain untuk melakukan pembersihan material longsor di DAS, juga melakukan pemantauan sekaligus pemetaan lokasi rawan bencana dan membuat jalur evakuasi bagi warga yang ada. Dari data yang berhasil dirangkum Swara Kita, 9 KK

yang telah diungsikan sementara ke rumah kerabat akibat bencana alam tersebut masing-masing keluarga Lakumani-Barulia, Kel. Barulia Bimbanaung, Kel. Durikase-Kirimang, Kel. Makawimbang Durikase, Kel. Berhimpon-Makahaube, Kel. MakahaubeHaidati, kel. SalawatiManadki serta Kel.DurikaseDaud.(esde/mm)

PILKADA SITARO

PELANTIKAN PEJABAT FUNGSIONAL

Ta h u n a — M e s k i p u n empasing Menteri Dalam negeri (Mendagri) menyangkut pengalihan staf di jajaran Inspektorat menjadi fungsional sudah dilakukan, namun bagi Inspektorat kabupaten Sangihe sendiri yang juga kebagian empasing tersebut kepastian pelantikannya kian mengambang. Baik Kepala Inpekstorat Sangihe Drs Tajudin Sainkadir dan Kepala BKDD Sangihe Drs Christofel

BUPATI HR Makagansa didampinggi Kepala BPBD Reintje Tamboto dan Camat Manganitu Devi Rompis SPi meninjau lokasi bencana.(foto: sam/sk)

usulkan opsi pertama 4 Dapil sementara untuk opsi kedua adalah 3 dapil seperti yang dulu dan itu masih menunggu pengesahan dari KPU Pusat,” jelasnya sembari mengatakan jika Opsi pertamalah yang menjadi opsi unggulan KPU Bitung. Putusan mengambil 4 Dapil terdiri dari sendiri menurut Sondakh terbagi atas Daerah Pemilihan (Dapil) I Kecamatan Ranowulu dan Matuari, Dapil II Kecamatan Girian dan Madidir, Dapil III Kecamatan Maesa dan Aertembaga serta Dapil IV Lembeh Utara dan Lembeh Selatan. “Dalam aturan setiap dapil harus minimal

3 kursi dan maksimal 12 kursi, dan Lembeh sudah bisa memenuhi 3 kursi kalau jumlah penduduknya lebih dari 20 ribu,” jelas Sondakh. Sementara dari data yang disampaikan para camat di 2 kecamatan itu Pingkan Kapoh camat Lembeh Utara dan Janes Ticoalu camat Lembeh Selatan rupanya keseluruhan warga Lembeh jumlanya sekitar 21 Ribu jiwa. “Warga Lembeh Utara berjumlah 10.080 jiwa sementara warga Lembeh Selatan berjumlah 11.640 jiwa,” kata kedua camat tersebut. Namun rupanya Keputusan KPU Bitung ini ternyata masih mendapat pe-

nolakan dari sejumlah partai politik peserta pemilu. Partai Demokrat Bitung misalnya, meski menerima jika dijadikan 4 dapil, namun tetap menolak jika Lembeh dipaksa menjadi satu dapil atau dapil sendiri. “Partai Demokrat setuju menjadi 4 dapil dengan Lembeh dan Aertembaga tetap satu dapil,” tandas Ketua DPC Partai Demokrat Bitung, Hanny Ruru. Senada dengan itu, personil Fraksi PDI Perjuangan di DPRD Bitung, Victor Tatanude juga sependapat jika berubah menjadi 4 dapil tetapi tetap menghendaki Aertembaga dan Lembeh sebagai satu dapil. “Namun secara pribadi saya tidak takut bertarung di dapil kecamatan Maesa dan Madidir,” jelasnya.(wepe)

”Bu Zeth” dielus dampingi TonSu Ulu Siau—Sosok “Bu Zeth” sapaan akrab dari Zeth Papona, salah satu kader beringin Sulut ternyata mendapat tempat dihati warga masyarakat Karangetang Mandolokang Kolo-Kolo, dimana pria yang dikenal humoris itu dielus dampingi Ketua DPC PDI-P Sitaro Toni Supit (TonSu) dalam Pemilihan Kepala Daerah 2013. “Memang untuk saat ini begitu banyak figur yang tampil dengan gaya dan strategi politik yang begitu manis untuk memikat hati rakyat di daerah ini, tapi dari sekian banyak figur ada sosok figur yang hingga saat ini belum menampilkan diri lewat baliho, tapi justru figur inilah yang menurut kami pantas untuk maju dalam pilkada nanti yakni Bu Zeth,” ungkap Andre Kakunsi dan Marthin Tempone, warga Siau. Menurut keduanya, figur Bu Zeth bukan hanya dilihat karena belum menampilkan diri jelang Pilkada tapi beliau merupakan seorang politikus

handal dan sangat dekat dengan masyarakat bawah, bahkan diakui keduanya Bu Zeth sangat pas apabila disandingkan dengan pemimpin merakyat saat ini yakni Toni Supit. Sementara itu, Bu Zeth ketika dikonfirmasi sejumlah wartawan Rabu (9/1) kemarin, menuturkan, dimana dirinya menyambut baik dukungan serta masukkan masyarakat, namun pada prinsipnya apabila itu datangnya dari masyarakat menurutnya itu sah-sah saja tapi itu juga dikembalikan kepada mekanisme dan aturan partai terutama dari pak Toni Supit. “Kalau ada dukungan dari masyarakat seperti itu, saya sangat berterima kasih, dan untuk mencalonkan diri dalam pilkada tentunya ada mekanisme atau prosedurnya. Dan kalau dielus dampingi pak Toni Supit tentunya itu dikem-balikan kepada pak Toni,” imbuh Papona.(esge/mm)

DISIPLIN

BKDD seriusi 55 PNS TB pada apel perdana Sitaro—Penegakan disiplin Pegawai Negeri Sipil (PNS) merupakan salah satu upaya yang menjadi perhatian serius dari pemerintah daerah, dimana melalui Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah (BKDD) Sitaro saat ini menseriusi ke-55 PNS yang Tanpa Berita (TB) pada apel perdana lalu. Kepala BKDD Sitaro Drs Alvianus Marthin MM, saat ditemui sejumlah wartawan Rabu (9/1) siang kemarin diruang kerjanya mengatakan, selain staff juga ada beberapa pejabat-pejabat yang TB. “Ada juga beberapa orang pejabat yang TB, dan sebagian besar disebabkan keterlambatan kapal dari luar daerah,” kata Marthin. Menurut dia, apapun alasan pada prinsipnya penegakan disiplin sangat penting dila-

kukan sebagai perwujudan serta tujuan reformasi birokrasi, dalam rangkah meningkatkan pelayanan bagi masyarakat. “Sehingga seringkali penegasan dari pimpinan daerah dan juga pak sekda terkadang sangat keras, karena ini demi penegakan disiplin yang berdampak positif bagi pelayanan masyarakat, dan ini harus menjadi perhatian dari seluruh PNS,” tandas dia. Terkait dengan sangsi indisipliner yang nantinya diberlakukan bagi PNS yang TB menurutnya, akan dilihat dari laporan dari setiap Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD). “Apa PNS yang bersangkutan keserin-gan TB atau tidak, tentunya se-suai dengan tindakan indisi-pliner yang dilakukan oleh bersangkutan,” jelasnya.(esge)


KAMIS 10 JANUARI 2013

REKA MAU MEREKA PENYEGARAN KINERJA

3 pejabat Diknas Sulut di-restrukturisasi PASCADILANTIK sejak 3 Januari 2013 lalu, Rabu (9/1) kemarin, Kepala Dinas Pendidikan Nasional (Diknas) Sulut Drs Star Wowor MSi Memimpin serah terima jabatan (Sertijab) kepada 3 pegawai Diknas Sulut yang direstrukturisasi. Melalui SK nomor: 821.2/BKD/SK/03/2013, Marjudie Manajang SSos MSi yang sebelumnya menjabat Kasi Manajemen Kelembagaan Bidang Dikmenti kini menjadi Kasi Pendidikan dan Tenaga Kependidikan Non Formal Bidang PMPTK. Sementara jabatan yang ditinggalkan Manajang diisi oleh Joula Vonny Nemal SPd MAP sebagai Kasi Manajemen Kelembagaan Bidang Dikmenti setelah sebelumnya menjabat sebagai Kasi Kesiswaan Bidang PLB/Dikdas. Berikutnya, Maria Pahaso SE, staf Subag PErencanaan/ Keuangan Bagian Sekretariat dipromosi menempati jabatan baru ebagai Kasi Kesiswaan Bidang PLB/Dikdas. Dalam kesempatannya, Wowor mengingatkan para PNS lingkup Diknas Sulut untuk mengingat dan menjabarkan secara benar tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) masing-masing. “Optimalkan melayani maysarakat sesuai aturan yang berlaku. Dan jangan lupa ciptakan staf pendukung yang cerdas bukan seperti ‘kuda bendi’, tidak ada kreatifitas. Nanti dicambuk baru jalan. Atau perlu diarahkan ke kiri atau kanan,” lanjut Wowor yang mengutip pesan yang kerab disampaikan Gubernur Dr Sinyo H Sarundajang bagi pejabat eselon II. “Juga tingkatkan disiplin peleburan mental antara pemimpin dan dipimpin untuk menjalankan visi yang sama,” imbuh Wowor.(emem)

KETAWA ASYIK

Pemberian gaji terselubung AKHIR tahun telah tiba, manajer mengadakan rapat besar seluruh pegawai perusahaan. Dalam cemarahnya yang singkat, manajer berkata: “Selama setahun ini kalian telah bekerja dengan susah payah, perusahaan memutuskan akan memberi tambahan gaji dalam bentuk terselubung.” Mendengar keputusan ini para pegawai yang hadir pada gembira. Kemudian manajer itu berkata lebih lanjut: “Dulu kalian masuk kerja terlambat sekali, gaji dipotong Rp. 140.000, tetapi mulai sekarang hanya akan dipotong Rp. 70.000.. Ini berarti selanjutnya siapa yang masuk kerja terlambat, dia akan mendapat keuntungan.”(*)

Dilarang serakah! Wuuiiiss.. sadis juga kalo dapet teman kayak gini. Semua-mua dia...apa-apa dia juga,,,abis dia, dia lagi. Huufftthh!! Ego orang serakah emang tinggi nggak ketulungan. Malas dech temenan kayak githu. Ups,,!! Guys, kita sering sebal bila bertemu orang kayak gini, but coba deh dicek ke diri masing-masing, kali aja kamu malah udah menjurus jadi seorang yang serakah. Oh, no!!(fine)

LEO JANGAN selalu melihat kekurangan orang lain, apalagi kalau merasa jadi yang paling hebat. Ingat, Tuhan menciptakan manusia tidak sempurna agar selalu saling melengkapi. Kalau hari ini kita tidak butuh, besok-besok pasti sangat membutuhkan uluran tangan orang lain.

SURYA NGGAK usalah kita pedulikan orang kayak gini. Mending kita berusaha agar nggak bersikap kayak dia. Bahaya kan kalo kesalahan kita sendiri kita nggak tau? Bisa jadi kayak pepatah: semut di seberang lautan tampak, gajah di pelupuk mata tidak tampak.(*)

PUTUSAN MK

Eks RSBI mungkin jadi sekolah mandiri Jakarta—Pasca-putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang membatalkan status rintisan sekolah bertaraf internasional (RSBI), Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan akan segera melakukan pembahasan tentang nasib dari sekolah RSBI yang ada saat ini. Direktur Jenderal Pendidikan Dasar Kemdikbud Suyanto mengatakan, ada kemungkinan sekolah-sekolah eks-RSBI tidak serta-merta berubah menjadi

sekolah standar nasional (SSN), namun dapat beralih menjadi sekolah mandiri. Pasalnya, sekolah berstatus RSBI/SBI sebelumnya sudah diwajibkan memenuhi atau hampir memenuhi Standar Nasional Pendidikan yang diatur dalam Peraturan Pemerintah Republik Indonesia (PP) Nomor. 19 Tahun 2005. “Menurut PP No 19, ada sekolah mandiri. Jadi bukan SSN, tetapi bisa jadi sekolah

mandiri,” ungkap Suyanto saat jumpa pers pasca-putusan MK terkait kasus RSBI di Gedung A Kemdikbud, Jakarta, Selasa (8/ 1). Sekolah kategori mandiri menurut Penjelasan atas PP RI Nomor. 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan adalah sekolah/ madrasah yang telah memenuhi atau hampir memenuhi Standar Nasional Pendidikan. Sementara itu, sekolah yang belum

memenuhinya dikategorikan standar atau biasa disebut sekolah standar nasional (SSN). Untuk sekolah kategori mandiri, berdasarkan PP ini, pemerintah memiliki tanggung jawab untuk mendorongnya mencapai taraf internasional secara bertahap. Sekolah berkategori mandiri harus menerapkan sistem sistem kredit semester (SKS) dalam proses belajar-mengajar di sekolah. Pada kesempatan yang sama,

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Mohammad Nuh mengatakan bahwa sekolah tersebut tetap akan berjalan seperti biasa. Namun, status sekolah tersebut akan didiskusikan lebih lanjut. Hanya yang pasti pihaknya akan menjalankan putusan MK, yaitu mulai menghapus status RSBI. “Ini, kan, baru putusannya. Tentu nanti bentuknya seperti apa itu ada. Kami akan diskusikan dulu,” kata Nuh. Sulut sendiri memiliki 20 sekolah berstatus RSBI, masing-masing SMA St Nikolaus Tomohon, SMAN 9 Manado, SMA Kr Eben Haezar

SMK Negeri 1 Manado

SMA Negeri 3 Manado

Kepsek: Drs. Daglan Walangitan MPd

Kepsek: Drs. Jimmy Kantale MSi

SD Negeri 11 Manado

SMK Negeri 3 Manado

Kepsek: Deitje Karinda S.Pd

Kepsek: Drs. James Senewe

SMK Baramuli Airmadidi

SMP Negeri 13 Manado

Manado, SMAN 2 Bitung, SMAN 1 Tondano, SMKN 1 Manado, SMKN 2 Manado, SMKN 3 Manado, SMKN 5 Manado, SMKN 1 Bitung, SMKN 2 Bitung, SMKNAmurang Minsel, SMK Cokroaminoto Kotamobagu, SMKN 3 Tahuna, SMPN 1 Manado, SMPN 1 Bitung, SMPN 1 Ratahan, SMPN 4 Kotamobagu, SMPN 1 Kawangkoan Minahasa, SMPN 1 Tomohon, SDN 3 Manado, SDN Tatelu Minahasa, SDN Sagrat Bitung, SDN 8 Tondano dan SD GMIM 4 Tomohon.(komc/emem)

SMK Kr. Getsemani Manado

CV AIR SEJUK MANADO MAINTENANCE-AIR CONDITIONER-SPARE PART-INSTALATION Type

Kepsek: Louis Lumingkewas S,Pd ATTD SD Inpres Mapanget Barat

Kepsek: Yulien Lontoh S,Pd

Kepsek: M. Jen Nukuhaly S,Sos SD Kr. Tabita 2 Manado

Kepsek: Jooke Lendo S,Pd M,Si

Kepsek: Drs. FR. Wurangian MSi

Service

AC SPLIT RP25.000 AC WINDOW RP50.000 AC STANDING FLOOR RP50.000 AC CEILING RP45.000 AC CENTRAL NEGO KULKAS RP50.000 FREEZER RP50.000 MESIN CUCI RP50.000 DISPENSER RP50.000

Tambah Freon RP75.000/PK RP75.000/PK RP75.000/PK RP45.000/PK NEGO RP660.000/PK RP660.000/PK NEGO NEGO

DISEWAKAN AC FLOOR STANDING/GENSET

- Service langsung di tempat - Melayani bongkar pasang AC - Melayani panggilan luar kota - BERGARANSI - Ditangani oleh Tenaga Profesional Teknisi kami datang ke tempat anda untuk cek GRATIS

Hub: (0431) 3630234/9140332—085299811566 Jl AA Maramis Paniki Bawah No 12 Manado

SMP Negeri 4 Manado

Kepsek: Drs. David J. Matheos, MAP


KAMIS 10 JANUARI 2013 SHS ... dari Halaman 1 Karenanya, dalam rilis yang dikirim kepada Swara Kita, Rabu (9/1) kemarin, Pemprov Sulut melalui Juru Bicara yang juga Kabag Humas pada Biro Pemerintahan dan Humas Pemprov Sulut Jackson Ruaw STTP MSi, memberikan bahan penjelasan terhadap keberatan hasil Pilkada Minahasa yang terkait dengan Pemprov Sulut. “Pada prinsipnya kesimpulan hakim pada sidang perdana kasus sengketa Pilkada Minahasa tahun 2012, bahwa gugatan dan dalil-dalil Pemohon (CNR-DJT) adalah kabur, tidak jelas, tidak ada dasar yang jelas dan hanya berandai-andai,” ujar Ruaw.

Kemudian, terkait dengan pertemuan para Hukumtua dengan Gubernur di rumah pribadi Gubernur di Kelurahan Kinali Kecamatan Kawangkoan, dapat diberikan penjelasan bahwa pertemuan para Hukumtua dengan Gubernur sebagaimana yang digugat pasangan CNR-DJT ada kaitan dengan Pilkada Minahasa adalah tidak benar. “Bahwa para Hukumtua yang datang ke kediaman pribadi Gubernur adalah secara sukarela/ inisiatif sendiri dengan menyampaikan dan mengeluhkan berbagai persoalan terkait dengan kemajuan pembangunan, khususnya pertanian dan infrastruktur di Minahasa

Serangan ... dari Halaman 1 Menurut Farhat, pelat mobil dengan “nomor cantik” ini memang sudah lama diperjualbelikan untuk masyarakat umum oleh dealer atau biro jasa. Saat ini, ia memperkirakan ada ribuan mobil yang memiliki pelat nomor cantik yang umumnya hanya memiliki angka satu atau dua digit. Farhat sendiri ternyata mempunyai mobil yang memiliki nomor cantik, B 1 MFA untuk mobil Land Cruiser-nya. “Sah-sah saja orang punya. Semua warga negara, kan, sama. Itu kan identitas pemiliknya,” kata pria berusia 36 tahun ini. Lantas apa tanggapan Ahok? Pasangan Joko Widodo (Jokowi) ini enggan menanggapinya. Dia justru kasihan dengan Farhat karena kicauannya itu justru bisa menjadi bumerang. “Kasihan ya, hari gini masih ada aja yang kayak gitu,” kata Ahok di Gedung Deprov DKI Jakarta, siang kemarin. “Pasti dia diserang banyak orang,” tambah Ahok. Menurutnya, dia belum melihat secara langsung isi kicauan Farhat dalam akun @farhatabbaslaw. Dia hanya tahu kicauan itu dari wartawan. Namun ,jika isi kicauan itu memang benar, dia justru merasa prihatin. Basuki menegaskan, dirinya tidak ada niat membawa masalah ini ke jalur hukum. “Enggak usahlah, kasihan, pasti dia juga udah banyak yang nyerang,” tukas Ahok. Farhat yang kembali dimintai tanggapannya, ada saja cara pengacara muda mengelak dari tudingan rasisme ihwal cuit-nya yang berbau SARA mengenai Ahok. “Maksud saya, biarpun pake pelat nomor berapa pun, Ahok ya tetap mulia, tetap Wakil Gubernur DKI,” ujarnya. Cuit Farhat itu pun langsung mendapat kecaman dari para pemilik akun Twitter. Akun @PURWANTO_ULTRAS menulis, “orang ini mengajarkan kebencian dan SARA.parah!”. Sementara akun @donie_pri menimpali, “Iya tuh, rasis dan gak tau malu!!” Bahkan, akun @mfwinata menulis sinis, “Nanti ente pake platnya B 3 GO ya, bro...”(temc/dw)

Bidik ... dari Halaman 1 “I love school. Kalau nggak kesampaian, aku punya plan B, ambil S2 di Harvard, lalu aku akan kerja di World Bank,” jelas Cinta dengan logatnya yang khas. Untuk membidik Hollywood, Cinta diuntungkan karena punya kewarganegaraan ganda. Karena prestasinya yang membawa nama Indonesia, bisa jadi ia akan segera mendapatkan kewarganegaraan ganda itu. “Kan Cinta juga pengen punya duaduanya (Indonesia dan Jerman) dong. Hanya memang di AS lebih mudah kalau Cinta pakai paspor Jerman. Dia bisa main film Hollywood, world permit-nya tuh gampang banget,” ungkap ibunda Cinta. Karena kesibukannya di AS tak melulu seputar studi saja, maka Cinta memang butuh paspor Jerman. Dengan kemudahan sebagai pemegang paspor Jerman, nantinya Cinta jadi lebih leluasa mengambil pekerjaan di AS. “Jadi maksud Cinta, di AS dia terpaksa pakai paspor Jerman. Tapi dia tetep, warga negara Indonesia-nya dia keep. Jadi dia pakai paspor Jerman supaya mudah bekerja, supaya mudah segala macem,” jelas sang ibu.(kplc)

Minh ... dari Halaman 1 Di pilar ekonomi, Minh mencatat bahwa ASEAN dalam tiga tahun terakhir telah mencapai beberapa raihan dalam menerapkan perdagangan bebas di kawasan. “Salah satunya adalah menjamin bebasnya aliran barang di dalam kawasan dengan pengurangan bea masuk hingga nol di enam negara anggota,” kata Minh. Selain itu, lanjut dia, perdagangan bebas ASEAN juga berhasil meningkatkan volume perdagangan intra-kawasan Asia Tenggara menjadi 25,4% pada 2012. “Juga diberlakukan liberalisasi secara komprehensif dan penghapusan hambatanhambatan non-tarif, fasilitasi perdagangan, bea cukai, integrasi, dan penerapan standar untuk memfasilitasi bebasnya aliran barang ke kawasan,” kata mantan Deputi Menlu Vietnam itu. Namun, dengan makin dekatnya era integrasi ekonomi kawasan—yaitu Komunitas Ekonomi ASEAN 2015—yang tinggal dua tahun lagi, Minh mengingatkan tantangannya sangat besar. “Makin terbukanya aliran investasi, modal, tenaga kerja, barang dan jasa, maka akan makin beragam pula tantangan dan peluang bagi semua negara anggota. Ini bakal mendatangkan dampak beragam bagi kawasan,” kata Minh. Maka, untuk menyiasatinya, dia meminta semua anggota ASEAN untuk memaksimalkan sikap-sikap bersama serta meminimalisir semua perbedaan. “Ini demi menambah nilai bagi setiap anggota ASEAN,” kata Minh. Sementara itu, Natalegawa meminta semua anggota ASEAN makin giat mempersiapkan integrasi ekonomi, yang akan dimulai pada 2015. “Dunia sudah menaruh perhatian kepada ASEAN. Maka semua anggota diharapkan bisa lebih siap menerapkan Komunitas Ekonomi ASEAN dan dampak dari isu global,” katanya.(vinc)

khususnya di desa masingmasing, yang selama 10 tahun belakangan ini tidak ada perhatian dari Pemkab Minahasa,” jelasnya. Dikatakan pula, pertemuan hukumtua dan Gubernur tidak hanya terjadi di rumah pribadi Gubenur dan pada waktu yang digugat, tapi juga di kantor dan bahkan dalam setiap kesempatan kunjungan kerja Gubernur ke daerah-daerah pada setiap waktu. Ada banyak Hukumtua yang kemudian menggunakan kesempatan pertemuan tersebut untuk menyampaikan aspirasi mereka tentang berbagai persoalan pembangunan, antara lain infrastruktur jalan dan bibit serta sarana pertanian dan perkebunan. “Pertemuan dan pengeluhan para Hukumtua tersebut merupakan hal yang wajar. Karena tidak ada aturan yang melarang para Hukumtua (Kepala Desa) tersebut untuk bertemu dan menyampaikan berbagai aspirasi/pengeluhan mereka kepada Gubernur. Hal ini pula karena dalam konstelasi ketatanegaraan Hukumtua (Kepala Desa) dipilih oleh rakyat, bukan ditunjuk atau diangkat oleh Bupati. Karena itu Hukumtua juga punya landasan yuridis

untuk bertemu dengan Gubernur dan menyampaikan berbagai aspirasi mereka,” ujar Ruaw. Merespon kondisi tersebut, maka Gubernur berdasarkan kewenangan dalam PP No 19 Tahun 2010 jo PP No 23 Tahun 2011 tentang Tatacara Pelaksanaan Tugas dan Wewenang Gubernur Sebagai Wakil Pemerintah Pusat di Wilayah Provinsi, maka Gubernur Sulut m e l a k s a n a k a n kewenangannya dengan memberikan pembinaan terhadap para Kepala Desa tersebut, tentang upaya meningkatkan produktifitas pertanian dan perkebunan di desa masing-masing untuk kesejahtaraan rakyat. “Dalam pertemuan tersebut tidak ada arahan Gubernur yang terkait dengan pemenangan calon tertentu dalam Pilkada Minahasa. Justru dalam pertemuan tersebut, dalam kaitan proses demokratisasi Pilkada di Minahasa, Gubernur menghimbau agar para Hukumtua dan masyarakat desa agar dapat menjaga keamanan dan ketertiban wilayah, menghadirkan suasana pemilukada yang sejuk dan demokratis. Gubernur juga

SIDANG sengketa Pilkada Minahasa yang digelar di MK beberapa waktu lalu.(foto: ist)

menghimbau jangan karena Pilkada kemudian merobek sendi-sendi persaudaraan dan kerukunan masyarakat Sulut. Dengan demikian tidak ada hal-hal ataupun aturan yang dilanggar dalam pertemuan para Hukum Tua (Kepala Desa) tersebut dengan Gubernur,” terang Ruaw.

Hal lainnya yakni terkait dengan pembuatan jalan

desa dan jalan pertanian oleh Pemprov Sulut yang merupakan proyek bupati, dapat diberikan penjelasan, bahwa pelaksanaan pembangunan jalan desa maupun jalan akses pertanian oleh pemerintah provinsi, hal itu didasarkan pada aspirasi masyarakat desa yang masuk ke pemerintah provinsi sesuai proposal. “Aspirasi pemerintah dan masyarakat desa itupun juga disampaikan ke anggota DPRD Provinsi Sulut saat

bergambar ini sebelumnya telah dilakukan negaranegara lain di ASEAN, yakni Brunei dengan luasan peringatan bergambar 75 persen, Thailand 55 persen, Singapura 50 persen, dan Malaysia 40 persen di kemasan depan dan 60 persen di belakang. Adapun pengurus Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia, Tulus Abadi, menyatakan urung menggugat Presiden dengan terbitnya PP ini. Seperti diketahui, para aktivis Jejaring Pengendalian Tembakau Indonesia, termasuk YLKI, berencana menggugat Presiden karena dinilai tidak mampu melaksanakan undang-undang untuk menerbitkan PP Rokok. Saat itu, mereka resah karena RPP rokok sejak Agustus 2012 terhenti di Kementerian Keuangan (Kemkeu). Padahal, dari Kemkeu, RPP masih harus diajukan ke Menko Polhukam serta Kementerian

Hukum dan HAM. Padahal, saat itu, Menteri Kesehatan, Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat, dan Menteri Perindustrian telah menyetujui RPP tersebut. Kemkeu saat itu beralasan masih membahas penarikan produk tembakau yang melanggar peraturan. Dalam PP rokok diatur penarikan dilakukan Direktorat Jenderal Bea dan Cukai Kemkeu serta Badan Pengawas Obat dan Makanan. Tulus mengatakan, YLKI dan jaringannya akan mengawasi pelaksanaan PP Rokok ini. Pemerintah memberi batas waktu 18 bulan (sejak PP diterbitkan) bagi produsen ataupun importir produk tembakau untuk pencantuman peringatan bergambar. “Peringatan bergambar menjadi pesan kuat (dibandingkan pesan teks) untuk meyakinkan masyarakat akan dampak merokok atau paparan asap rokok,” katanya. Selain peringatan bergambar, PP juga mewajibkan

2005 tentang Standar Nasional Pendidikan,” jelas Puti. Tak hanya DPR RI, Federasi Serikat Guru Indonesia (FSGI) juga menyatakan sangat bersyukur atas putusan MK tentang penghapusan RSBI itu. “Kami berharap Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menghormati hukum dan putusan MK itu,” kata Sekjen FSGI Retno Listyarti. Pihaknya juga memberikan apresiasi kepada MK yang telah membuat keputusan yang berpihak kepada rakyat dan keadilan. Ia berharap, dengan adanya putusan MK, tidak ada kebijakan baru yang dikeluarkan untuk menciptakan RSBI dalam bentuk yang lain. “Jangan membangkitkan kembali roh RSBI dengan nama lain,” ujar Retno.

Sebelumnya, MK memutuskan mengabulkan permohonan penghapusan RSBI di sekolah-sekolah pemerintah yang tercantum dalam UU 20/2003 Pasal 50 ayat (3), karena bertentangan dengan UUD 1945 dan merupakan bentuk liberalisasi pendidikan. Permohonan uji materi UU 20/2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional (Sisdiknas) itu diajukan oleh Andi Akbar Fitriyadi, Nadia Masykuria dan Milang Tauhida bersama sejumlah aktivis pendidikan yaitu Juwono, Lodewijk F Paat, Bambang Wisudo dan Febri Antoni Arif. “Ini merupakan bentuk baru liberalisasi dan dualisme pendidikan serta berpotensi menghilangkan jati diri bangsa dan diskriminasi adanya biaya yang mahal,” kata Ketua MK Mahfud MD.(inlc/dw)

yang merupakan pengembangan dari kasus wisma atlet tersebut. “Kasus ini belum berhenti pada penetapan Angie. Belum berhenti definisinya pada pengembangan penyidikan ini bisa dikembangkan lagi nantinya,” tandasnya. Dalam surat dakwaan terhadap Angelina, nama anggota Komisi X DPR RI dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) I Wayan Koster disebut turut menerima uang Rp5 miliar dari Permai Grup yang diketahui sebagai perusahaan milik mantan bendahara umum Partai Demokrat, Muhammad Nazaruddin, guna membantu Angelina memuluskan pemba-

hasan anggaran Wisma Atlet SEA Games di Kemenpora. “Komitmen itu berawal dari pesan yang disampaikan Wafid Muharam melalui Paul Nelwan kepada Mindo Rosalina Manulang,” ujar Agus Salim selaku jaksa penuntut umum (JPU) dalam pembacaan surat dakwaannya. Agus memaparkan, pihak DPR yaitu terdakwa yang menjabat Ketua koordinator Pokja anggaran Komisi X dan Wayan Koster selaku wakil koordinator Pokja Komisi X meminta uang sebesar Rp5 milar untuk pengurusan anggaran Wisma Atlet Kemenpora.(inlc/dw)

PROYEK PEMPROV

menjalani masa reses. Dan kemudian anggota DPRD menyampaikan aspirasi masyarakat ke pemerintah provinsi, kemudian dibahas bersama dan disetujui dalam Rapat-rapat Paripurna DPRD Provinsi, antara lain dengan mengalokasikan anggarannya dalam Perubahan APBD 2012,” jelas Ruaw. Dilanjutkannya, aspirasi masyarakat desa dari Minahasa ini akhirnya disampaikan dan masuk ke provinsi melalui penyampaian proposal, karena menurut masyarakat dan Hukumtua, sebagaimana pengeluhan saat bertemu Gubernur dalam setiap kesempatan, karena sampai saat ini Pemkab Minahasa belum melaksanakan pembangunan/perbaikan jalan yang sudah rusak yang ada di desa maupun jalan akses ke pertanian, sehingga mereka meminta bantuan ke provinsi. “Dengan demikian tidak ada yang salah dan tidak ada aturan yang dilanggar oleh Gubernur dalam hal melaksanakan pembangunan jalan desa maupun jalan akses ke lokasi-lokasi pertanian yang ada di wilayah Minahasa. Karena semua itu sudah sesuai prosedur dan mekanisme perundang-

Sementara itu, sidang lanjutan sengketa Pilkada Minahasa ini digelar Rabu (9/1) kemarin di MK, dengan materi meminta jawaban dari pihak Termohon yakni KPUD Minahasa dan Pihak Terkait yakni pasangan Jantje Wowiling Sajouw-Ivan Sarundajang (JWS-Ivansa), serta Pembuktian tahap II. Di hadapan majelis hakim yang dipimpin Ahmad Sodiki, Pihak Termohon membantah seluruh posita pemohon dan meminta hakim untuk mengabulkan semua keterangan termohon dan menolak gugatan pemohon. Demikian pula Pihak Terkait juga membantah seluruh posita pemohon dan meminta hakim menolak gugatan pemohon dengan alasan posita pemohon tidak terbukti. Sidang lanjutan akan digelar Jumat (11/1) besok Pukul 09.00 Wita.(erer/dewe)

produsen/importir mencantumkan tulisan berupa larangan menjual dan memberikan rokok kepada anak di bawah usia 18 tahun serta perempuan hamil. Di sisi lain kemasan, wajib dicantumkan teks “mengandung lebih dari 4.000 zat kimia berbahaya serta lebih dari 43 zat penyebab kanker”. PP yang menggantikan PP 19/2003 tentang Pengamanan Rokok Bagi Kesehatan ini mengatur pula kawasan tanpa rokok dan pengiklanan/ promosi produk rokok. Kawasan tanpa rokok berlaku di fasilitas pelayanan kesehatan, tempat belajarmengajar, tempat anak bermain, tempat ibadah, angkutan umum, tempat kerja, dan tempat umum/ tempat lain. Dua tempat terakhir menyediakan tempat khusus merokok di ruang terbuka yang berhubungan langsung dengan udara luar. Pemerintah daerah wajib menetapkan kawasan tanpa rokok di wilayahnya dengan peraturan daerah. Dari sisi pengaturan iklan, Pasal 28 menyebutkan, iklan produk tembakau di media cetak tidak diletakkan di

sampul/halaman depan, tidak diletakkan berdekatan dengan iklan makanan/ minuman, luas kolom iklan tidak seluruh halaman, serta tidak dimuat di media cetak untuk anak, remaja, dan perempuan. Untuk iklan di media penyiaran (Pasal 29), hanya dapat ditayangkan setelah pukul 21.30 sampai pukul 05.00 waktu setempat. Pada iklan media luar ruang (Pasal 31), diatur agar tidak diletakkan di kawasan tanpa rokok, tidak diletakkan di jalan utama/ protokol, diletakkan sejajar dengan bahu jalan dan tak boleh memotong jalan atau melintang, serta tak boleh melebihi ukuran 72 meter persegi. Bentuk iklan produk tembakau yang ditampilkan (Pasal 27) di antaranya tidak menggunakan kata atau kalimat yang menyesatkan, mencantumkan penandaan/tulisan “18+”, tidak menggunakan tokoh kartun sebagai model iklan, serta tidak ditujukan terhadap anak/ remaja dan perempuan hamil.(temc/komc/dw)

undangan, di dukung oleh DPRD, dan semua aspirasi itu tertata di APBD Provinsi, dan dijalankan oleh Gubernur melalui dinas terkait,” tegas Ruaw. SIDANG MK

Aturan ... dari Halaman 1 Kemudian penggunaan bahan tambahan, pengemasan produk tembakau, dan pencantuman peringatan kesehatan di bungkus rokok. Selain itu, PP ini juga mengatur peredaran produk tembakau, mulai dari penjualan, pelarangan iklan dan promosi, serta sponsor produk tembakau. Dimana Pasal 25 peraturan tersebut berbunyi: “Setiap orang dilarang menjual Produk Tembakau: a) menggunakan mesin layan diri; b) kepada anak di bawah usia 18 (delapan belas) tahun; dan c) kepada perempuan hamil”. Kawasan tanpa rokok juga diatur dalam peraturan tersebut. Pasal 50 ayat (1) menyebutkan kawasan tanpa rokok antara lain fasilitas pelayanan kesehatan, tempat proses belajar-mengajar, tempat anak bermain, tempat ibadah, angkutan umum, tempat kerja, dan tempat umum serta tempat lain yang ditetapkan. Sementara itu,

Koordinator Pengembangan Peringatan Kesehatan di Kemasan Rokok Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Indonesia, Widyastuti Soerojo, menilai bahwa hal ni kabar yang menggembirakan bagi masyarakat Indonesia. “PP ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah atas kesehatan warganya dari dampak negatif paparan asap rokok,” kata Widyastuti. PP yang menjadi amanat Pasal 116 Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan ini, menurut Widyastuti, seharusnya terbit paling lambat tahun 2010. PP 109/2012 tentang Rokok ini, antara lain, mengatur area peringatan kesehatan bergambar seluas 40 persen di depan dan belakang kemasan. Widyastuti yang juga pengurus Komisi Nasional Pengendalian Tembakau mengatakan, kewajiban pencantuman peringatan

Anggaran ... dari Halaman 1 “Dengan lahirnya keputusan tersebut, pemerintah harus segera mengembalikan pendidikan ke jalur konstitusi dengan menegakan amanat konstitusi UUD 1945, yang menjamin setiap warga negara berhak bebas dari perlakuan diskriminatif, berhak mendapatkan akses atas pendidikan,” tegasnya. Keputusan MK terkait pembatalan pembentukan RSBI, menurut Puti, harus segera disikapi pemerintah dengan mengembalikan pendidikan sebagai wahana dalam membangun karakter bangsa untuk membangun manusia Indonesia dan kemajuan negara. “Dengan keputusan ini memberikan keadilan atas akses pendidikan yang tidak boleh lagi mengabaikan hak rakyat sebagaimana dalam RSBI, pendidikan

bermutu hanya dinikmati segelitir golongan kaya sekaligus seluruh peraturan yang berkaitan dengan penyelenggaraan RSBI tidak berlaku lagi (Permendiknas No 78 tahun 2009 tentang penyelenggaraan sekolah RSBI),” tandas Puti. Dalam mencerdaskan warga negara, lanjut dia, pemerintah memiliki kewajiban untuk memberikan pendidikan kepada seluruh warganya tanpa adanya biaya yang mahal. Sehingga setiap warga negara berhak mendapatkan pelayanan dan akses pendidikan harus dipatuhi dan jalankan oleh pemerintah. “Dalam penyelenggaraannya harus memenuhi standar mutu pendidikan dan kurikulum yang baik sebagaimana juga telah diatur PP No 19 tahun

KPK ... dari Halaman 1 Tak hanya itu, Angie juga diwajibkan membayar uang pengganti sebesar Rp12 miliar dan U$ 2.000. JERAT KOSTER Sementara itu, KPK jugaakan menindaklanjuti dugaan keterlibatan anggota Komisi X DPR, I Wayan Koster yang namanya tercantum dalam dakwaan Angie. Jika hari ini dalam vonis Angie majelis hakim membenarkan dakwaan serta tuntutan dari Jaksa Penuntut Umum, tidak menutup kemungkinan KPK akan segera menjerat kader PDIP tersebut untuk penyidikan lainnya. “Jika

besok (hari ini, red) vonis majelis hakim positif, maka itu akan menjadi bahan KPK dalam menyidik keterlibatan penerima lainnya,” kata Johan. Bahkan, Johan pun memberi jaminan bahwa sejumlah nama mulai dari Koster yang disebut dalam dakwaan menerima sejumlah uang miliaran rupiah akan menjadi target operasi mereka. “KPK pasti akan mengusut nama yang ada dalam dakwaan jika besok terbukti dalam dakwaan besok. Untuk nama-nama yang ada itu sudah termasuk,” tegasnya. Johan juga menegaskan, pihaknya tidak akan berhenti pada Angie dalam kasus

Menguji ... dari Halaman 1 Untuk menciptakan iklim pemerintahan yang bekerja dengan sehat dan tertata baik. Langkah ini dimulai dengan penegakkan disiplin. Dimana bupati memerintahkan penuh kepada Kepala Badan Kepegawaian dan Diklat Daerah (BKDD) Drs Aldrin Posumah MSi. Tak tanggung-tanggung, keputusan yang diberikan bupati disambut dengan keseriusan oleh Posumah. Pegawai Negeri Sipil (PNS), seperti melihat hantu di siang bolong saat tim BKDD mulai menyambangi perkantoran dan dinas-dinas, bahkan hingga ke wilayah terpencil tak luput dari sasaran BKDD, tidak pandang bulu, melawan tindakan tegas hasilnya. Pergerakan BKKD yang maraton, sekarang mulai nampak. Sejumlah PNS dan pejabat struktural, mulai terbiasa dengan disiplin waktu. Hal ini disambut bupati dengan senyum, namun bukan berarti puas, karena masih banyak yang perlu dibenahi untuk menuju disiplin dan kinerja tanpa batas. Masalah politik, beberapa legislatif mulai bingung mencari solusi. Ini dikarenakan ada beberapa partai, tempat berlindung mereka tidak lolos verifikasi. Dan tidak menutup kemungkinan, dari nada sumbang terdengar di gedung wakil rakyat tersebut, akan

berganti kulit ke partai yang lolos verifikasi. Masalah lingkungan, untuk kesekian kalinya Minut membasuh diri untuk bersiap mendapatkan piala adipura yang keempat kalinya. Namun kondisi cuaca membawa dampak tersendiri dari optimisme tersebut, sebagian masyarakat mulai pesisimis kalau Minut jauh dari keburuntungan di tahun 2013. Hal ini dikuatkan, dengan banyaknya tumpukan genangan air disepanjang ruas jalan. Dan ini menjadi pekerjaan rumah bagi Pemkab Minut. Satu-satunya yang diandalkan di tahun ini, keberhasilan Pemkab Minut yakni bakal tercapainya Minut menuju swasembada beras. Yang berhasil digalan Dinas Pertanian Perternakan dan Perkebunan (Dispertanakbun), yang dikendalikan Ir Wangke Karundeng. Bahkan dengan lantang bupati mengatakan, Minut bakal menjadi salah satu daerah penghasil beras di Indonesia Timur, dan juga masalah hutan, masih menjadi prioritas menjaga dari tangan-tangan yang tidak bertanggung jawab. Masalah kriminalitas, Polres Minut masih fokus dengan maslah korupsi. Bahkan dengan tegas, tahun ini Polres Minut akan semakin mempersempit ruang gerak para pelaku, yang kedapatan atau melakukan tindakan merugikan negara.(*)


KAMIS 10 JANUARI 2013

Nokia tersandung kasus pajak di India PERUSAHAAN telepon seluler raksasa asal Finlandia, Nokia, tengah tersandung kasus pajak di India. Otoritas India tengah melakukan penyelidikan atas dugaan penggelapan pajak senilai 545 juta dollar AS. Pemeriksaan dilakukan di pabrik Nokia yang berlokasi di India selatan. Otoritas pajak India telah mengunjungi pabrik Nokia di Chennai. “Kami sepenuhnya bekerja sama untuk memastikan mereka mendapatkan informasi yang diperlukan untuk membantu dalam penyelidikan mereka,” kata juru bicara Nokia dalam sebuah pernyataan seperti dikutif AFP, Rabu (9/1/2013). India menjadi salah satu pasar ponsel terbesar di dunia. Nokia menempati urutan kedua di India. Pabrik di Chennai memproduksi lebih dari 20 jenis model ponsel. Kepala Kantor Pajak Chennai komisaris S Kannan Senthamarai mengatakan, pihaknya melakukan penyelidikan terhadap Nokia karena dugaan penggelapan pajak senilai 545 juta dollar AS. Nokia tidak satu-satunya perusahaan multinasional yang menghadapi penggelapan pajak di India. Tidak hanya Nokia yang tersandung kasus pajak di India. Perusahaan ponsel asal Inggris, Vodafone, juga masih berutang pajak senilai 2 miliar dollar AS.(komc)

Para pengusaha Thailand akan ke Indonesia PADA 3 Januari 2013 lalu, Duta Besar RI untuk Kerajaan Thailand Lutfi Rauf telah memberikan paparan di hadapan 29 pengusaha Thailand yang akan berkunjung ke Indonesia dalam rangka menjajaki potensi investasi. Kegiatan ini difasilitasi oleh Board of Investment (BoI) Thailand. Hadir mewakili BoI adalah Siriporn Nurugsa, Executive Director, International Affairs Bureau BOI. Dalam paparan berjudul Invest in Remarkable Indonesia, Dubes RI memaparkan kondisi terkini makroekonomi Indonesia, iklim investasi, serta berbagai potensi dan peluang ekonomi Indonesia. Dalam siaran pers, Rabu (9/1/2013), Dubes RI juga menyampaikan potensi investasi dari MP3EI yang tersebar di enam koridor ekonomi Indonesia dan mengundang para pengusaha Thailand untuk memanfaatkan peluang tersebut. Dubes RI juga menyampaikan bahwa kunjungan dalam rangka investasi oleh para pengusaha Thailand ke Indonesia ini dapat mendukung keberhasilan implementasi Komunitas Ekonomi ASEAN. Direncanakan kunjungan delegasi pengusaha Thailand ke Indonesia akan diikuti 42 pelaku usaha dan berlangsung pada 8-12 Januari 2013. Mereka akan mengunjungi Jakarta dan Surabaya. Delegasi akan bertemu dengan kalangan pemerintah dan pelaku usaha Indonesia dan berkunjung ke kawasan industri di kedua kota tersebut. Thailand telah menetapkan Indonesia, Vietnam, dan Myanmar sebagai negara sasaran investasi bagi pengusaha Thailand, terutama untuk memanfaatkan pemberlakuan Komunitas Ekonomi ASEAN 2015.(komc)

Bursa AS melemah respon data kuartalan BURSA saham Amerika Serikat melemah pada Rabu (9/1/2013) dini hari didorong sentimen laporan keuangan perusahaan kuartal empat 2012. Indeks Dow Jones melemah 55,44 poin atau 0,41% ke level 13.328,85. Indeks S&P melemah 4,74 poin atau 0,32% ke level 1.457,15. Indeks Nasdaq melemah 7,01 poin atau 0,23% ke level 3.091,81. Volume perdagangan harian saham sekitar 6,19 miliar saham di bursa saham New York, NYSE MKT, dan Nasdaq di bawah rata-rata harian perdagangan saham 6,42 miliar saham. Indeks saham bergerak melemah karena beberapa dari laba yang dilaporkan menurun. Saham Yum Brands Inc melemah 4,2% menjadi US$65,04 setelah induk KFC memperingatkan penjualan di China yang merupakan salah satu pasar terbesar, menurun lebih dari yang diharapkan pada kuartal keempat. Saham GameStop melemah 6,3% menjadi US$23,19 setelah melaporkan aktifitas pelanggan lebih rendah untuk musim liburan. “Kami memiliki jeda dari yang terjadi pada kesepakatan tebing fiscal dan waktu dari uang baru yang masuk ke pasar. Kenyataan pahit ketidakpastian berkaitan dengan pendapatan, ditambah negosiasi mengenai plafon utang, yang ada dan tidak memberikan investor banyak alasan untuk mengambil pilihan,” ujar Bucky Hellwig, Senior Vice President BB&T Wealth Management seperti dikutip dari yahoofinance.com. Saham yang melemah seperti saham AT&T yang turun 1,7% menjadi US$34,35. Saham AT&T yang melemah terbesar dalam indeks S&P setelah perusahaan menyatakan pihaknya menjual lebih dari 10 juta smartphone. Angka tersebut mengalahkan kuartal sama pada 2011. Namun juga berarti peningkatan biaya untuk penyedia layanan nirkabel. Perseroan harus membayar subdisi besar dan kuat untuk pembuat handset sehingga mereka dapat menawarkan diskon untuk pelanggan yang berkomitmen kontrak dua tahun. Saham AT&T yang melemah berdampak terhadap indeks saham S&P sektor telekomunikasi yang turun 2,7%. Saham Sears Holdings melemah 6,4% menjadi US$40,16 setelah Chairman Edward Lampert akan mengambil alih sebagai CEO dari Louis D’Ambrosio yang mengundurkan diri karena masalah kesehatan. Perseroan juga melaporkan penurunan penjualan 1,8%. Selain itu, saham Monsanto Co naik 2,5% menjadi US$98,42 setelah perseroan menaikkan proyeksi laba untuk tahun anggaran 2013.(inic)

Impor dari Australia capai USD4,9 juta Didominasi bahan penolong Manado—Impor Provinsi Sulut dari negara Australia pada Bulan November 2012 mencapai USD4,9 juta, dengan jumlah tersebut membuat negara “Kangguru” ini menempati rangking teratas negara pengimpor. “Impor Sulut dari Austra-

lia mencapai USD4,9 juta, Vietnam USD3,7 juta, Taiwan USD2,8 juta, China USD1,8 juta, Singapura dan Finlandia masingmasing USD1,1 juta serta Thailand USD0,3 juta,” kata Kepala Bidang Statistik Distribusi Badan Pusat Statistik (BPS) Sulut,

Albert Nicolaas. Menururt Albert, hingga posisi bulan November 2012, kegiatan impor Provinsi Sulut dari berbagai negara mengalami peningkatan yang cukup signifikan, dimana menurut data yang ada, impor Sulut di bulan November 2012 naik sebesar 176,25 persen pada November 2012

dibandingkan bulan sama 2011. “Impor Sulut November 2012 tercatat sebesar USD17,7 juta, sementara tahun lalu hanya USD6,4 juta,” katanya. Dari tiga jenis barang impor, kata Albert, terbesar masih pada impor bahan baku/penolong mencapai USD9,7 juta, disusul barang modal USD4,3 juta dan barang konsumsi

USD3,7 juta. “Sedangkan kalau dilihat dari jenis produk impor, maka produk terbesar yang diimpor adalah mesinmesin/pesawat mekanik sebesar USD3,9 juta, disusul besi dan baja USD3,3 juta, gandumganduman USD2,8 juta, benda-benda dari besi dan baja USD1,4 juta,” pungkas Albert.(haer)

KINERJA

Inflasi Manado disebabkan konsumsi bumbu dapur tinggi Manado—Inflasi di Kota Manado diperkirakan penyumbangnya masih akan didominasi bumbu dapur. “Bumbu dapur seperti rica dan bawang merah serta bumbu bumbu lain akan menjadi penyumbang dominan inflasi pada tahun 2013 ini,” kata Pengamat ekonomi Sulut, Albert Ch Moningka MSi. Menurutnya, konsumsi masyarakat terhadap bumbu dapur khususnya rica sangat berpengaruh terhadap gejolak harga, sehingga berpengaruh terhadap inflasi. “Selain rica, di bulan Desember malah daun bawang menjadi penyumbang inflasi terbesar, ini menandakan tingginya konsumsi bumbu dapur di daerah ini,” bebernya. Diketahui, inflasi Desember 2012 sebesar 0,10 persen, dengan sumbangsih terbesar terutama dari

SALAH satu bumbu dapur yang membuat inflasi Manado tinggi.(foto:ist)

kenaikan harga bawang merah sebesar 32,69 persen dibandingkan bulan sebelumnya mencipta

inflasi 0,1604 persen. Komoditas penyumbang inflasi lainnya yang cukup tinggi yakni daun bawang

naik 18,52 persen memberi andil inflasi 0,799 persen, pisang yang tercatat naik 5,08 persen memberi andil

PERTANIAN berupa KUR dapat mencapai nilai Rp 20 juta tanpa agunan. Namun, penyaluran masih sangat rendah. Pihaknya, ujar Cicip, mengharapkan bupati dan Bank Rakyat Indonesia (BRI) memberikan penyuluhan langsung kepada nelayan supaya mereka bisa mengetahui dan memahami KUR. Sebelumnya, Koalisi Rakyat untuk Keadilan Perikanan mengemukakan, persoalan yang dihadapi banyak nelayan terkait

dengan aspek minimnya permodalan untuk melaut dan menangkap ikan. “Akibat minimnya modal usaha nelayan untuk mengoperasikan kapalkapal bantuan berbobot lebih dari 30 gross ton (GT), kelompok nelayan semakin bergantung kepada pemodal dan tengkulak,” kata Riza. Menurut dia, persoalan tersebut ditemui di sejumlah daerah, antara lain di Kepulauan Riau, Lampung, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Papua.(komc)

50% impor Indonesia dari China

Harjanto, di kantor Kadin, Jakarta, Rabu (9/1/2013). Selain China, ada sejumlah negara yang impornya lumayan cukup kencang di Indonesia, yakni Singapura, Korea Selatan, India, Vietnam, dan Australia. “Nilai impornya sebesar 50 persen dan 50 persennya lagi terbagi oleh lima negara tersebut,” tambahnya.(okez)

Jakarta—Indonesia diserang produk-produk impor dari negara China. Sebanyak 50 persen barang impor yang masuk ke Indonesia ternyata berasal dari China dengan nilai sebesar USD100 juta untuk periode Oktober 2009 hingga Sep-

sektor perikanan tahun 2012 kurang dari 2 persen dari target Rp 30 triliun. Persoalan KUR itu dikemukakan nelayan sewaktu inspeksi mendadak Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ke kampung nelayan di Tangerang beberapa waktu lalu. “Nelayan masih tidak mengetahui adanya KUR. Atas instruksi Presiden, pemda sampai aparat di level lurah harus menyosialisasikan KUR kepada nelayan,” ujarnya. Pemberian kredit mikro

tember 2012. Direktur Kerja Sama Industri Internasional Zone I dan Multilateral Kementerian Perindustrian Harjanto menyampaikan, selama ini Indonesia termasuk target impor China untuk produk seperti elektronik,

bahan baku rokok, besi baja dan produk turunannya. “Produk-produk Indonesia sebagian besar hampir semuanya produk buatan China dengan nilai hingga USD100 juta per periode Oktober 2009 hingga September 2012,” ujar

Musim hujan mulai picu kenaikan harga beras Solo—Tingginya curah hujan pada musim hujan beberapa mingu belakangan ini telah memicu kenaikan harga beras di kota Solo, Jawa Tengah. Kenaikan terjadi antara Rp200 hingga Rp500 per kilogram (kg). “Kenaikan harga beras yang terjadi karena harga pasokan dari sentra beras juga sudah naik. Tingginya curah hujan menyebabkan petani kewalahan dalam proses pengeringan gabah,” ungkap Listyowati, pedagang besar beras di kawasan Pasar Legi, Solo, Jawa Tengah, Rabu (9/1/2013).

Jakarta—Dana pensiun para Pegawai Negeri Sipil (PNS) akan tetap dibayarkan seperti sebelumnya. Meski demikian, danadana pensiun tersebut masih bermasalah. “Kalau dana pensiun itu ada satu area, dana yang lain seperti Tunjangan Hari Tua (THT), dana pensiun itu disebut sistemnya adalah define contribution, jadi outputnya tetap,” jelas Menteri Keuangan Agus DW Martowardojo di Kemenko, Jakarta, Rabu (9/1/2013). Dia melanjutkan, saat ini sistim pembayaran pensiun masih akan dipertegas. Adapun beberapa sistim pembayaran yakni define benefit, define contribution, pay as you go, serta fully funded. “Masih dalam diskusi, kita lakukan dalam satu tahun. Perlu kita diskusikan dengan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB), Kita harapkan menjadi sistem yg baik,” tukas dia. Dana pensiun dalam APBN tercatat sebesar Rp75 triliun pada tahun 2013. Hal tersebut dinilai terlalu besar karena hampir delapan persen dari belanja pegawai itu adalah dana pensiun, selain itu perlu evaluasi kembali bersama menteri keuangan. Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) mengusulkan, belanja pegawai harus dipotong 40 persen menjadi pertimbangan buat kami, namun untuk saat ini butuh penghematan sekitar 18 persen.(okez)

PERBANKAN

Menteri Kelautan: KUR belum dikenal nelayan Jakarta—Menteri Kelautan dan Perikanan Sharif Cicip Sutardjo menyatakan, nelayan masih belum mengetahui program kredit usaha rakyat (KUR) yang digulirkan pemerintah. Hal itu antara lain dipicu kurangnya sosialisasi pemerintah daerah dan perbankan. Cicip mengemukakan hal itu dalam Refleksi Tahun 2012 dan Outlook Tahun 2013 Kementerian Kelautan dan Perikanan, di Jakarta, Rabu (9/1/2013). Penyaluran KUR untuk

inflasi 0,0374 persen, telur ayam ras naik 6,18 persen dengan sumbangih inflasi 0,0313 persen.(haer)

Menkeu janji tetap bayar pensiun PNS

Sebagai pedagang besar beras atau distributor, Listyowati mengatakan bahwa sekarang ini dia menjual beras untuk jenis kualitas rendah sekira Rp6.700 per kg. Sedang untuk C4 kualitas biasa berkisar Rp7.000 hingga Rp7.500 per kg. Untuk jenis C4 kualitas super dan Menthik berkisar Rp8.500 hingga Rp9.000 per kg. “Harga tersebut adalah harga distributor. Sedang harga untuk konsumen tentu saja lebih tinggi. Namun kenaikan harga hampir sama, dalam kisaran Rp200 hingga Rp500 per kg,” ujarnya.

Senada dikemukakan Ali, pedagang beras Pasar Legi, Solo. Ia mengakui bahwa harga dari distributor memang sudah naik sejak pertengahan Desember 2012 lalu. Kenaikan kembali terjadi sehari jelang Tahun Baru 2013, seiring tingginya curah hujan. “Sejak curah hujan tinggi, bahkan ditambah lagi di beberapa daerah penghasil beras di sekitar Kota Solo terkena musibah banjir, harga beras pun mengalami kenaikan,” ujar Ali sambil melayani pembeli.(okez)

Kantor BNI Maramis dipindahkan Manado—PT Bank Negara Indonesia (BNI) Regional Manado kian mengoptimalkan pelayanan kepada nasabah. Salah satunya dengan merelokasikan atau memindahkan kantor fungsional Sentra Bisnis Kartu (SBK) Manado guna lebih mendekatkan layanan kepada nasabah. “Mulai tanggal 17 Januari 2013, kantor PT BNI SBK Manado yang beralamat di Jalan Walanda Maramis Manado Nomor 203 dipindahkan ke Jalan Kemakmuran Nomor 8 Manado, ini dilakukan untuk pelayanan lebih baik kepada nasabah,” kata Humas BNI Kantor Wilayah Manado, Daes Luriatmoko. Menurutnya, pemindahan kantor BNI tersebut sudah melalui kajian yang matang terlebih dulu, dan ini tidak

lain untuk nasabah khususnya para nasabah kartu BNI yang jumlahnya dari waktu ke waktu terus bertambah. “Kantor yang lama dipandang sudah tidak memadai lagi dengan jumlah nasabah saat ini, karena itu dipindahkan ke lokasi yang lebih baik baik dari sisi kenyamanan dan keamanan bagi nasabah,” kata Daes. Lokasi Jalan Kemakmuran Manado, kata Daes, merupakan salah satu pusat pertumbuhan bisnis yang sangat cepat di Kota Manado, karena itu daerah tersebut dipilih menjadi tempat aktivitas pelayanan nasabah kartu BNI. “Pada intinya kebijakan ini diambil untuk lebih memudahkan nasabah dalam bertransaksi,” imbuhnya.(haer)

Penggunaan BBM untuk pembangkit listrik dipatok 9,7% Jakarta—Kementrian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menyatakan, ada penurunan dalam penggunaan Bahan Bakar Minyak (BBM) untuk sumber energi pembangkit listrik. Tahun ini, penurunan tersebut ditargetkan menjadi 9,7 persen. Direktur Jenderal Listrik Kementrian ESDM Jarman mengatakan, pada tahun 2012 penggunaan BBM untuk pembangkit listrik mencapai 13,9 persen, sedangkan tahun ini penggunaan BBM untuk pembangkit ditargetkan mencapai 9,7 persen. “Kita sudah tetapkan target. Katakanlah 2011 yang tadinya 23 persen, di 2012 jadi 13,9 persen. Tahun

2013 kita turunkan lagi 9,7 persen. Sampai 2020 nanti hanya 1 persen pemakaiannya,” kata Jarman, di kantornya, Jakarta, Rabu (8/1/ 2013). Jarman menambahkan, meski penggunaan BBM ditekan, harus memperhatikan Biaya Pokok Produksi (BPP) energi pengganti BBM, pasalnya jika biaya sumber energi BBM tersebut tidak diperhatikan, dikhawatirkan akan lebih mahal ketimbang harga BBM. “Kalau tidak dilakukan penekanan BBM, ini akan naik jauh, kalau diperhatikan, harga gas yang di 2005 masih USD2 per mmbtu, sekarang sudah USD7,96 dan akan naik lagi. Batu bara juga turun

sedikit, tapi naik lagi,” ungkap Jarman. Selain penurunan penggunaan BBM, pemerintah juga menargetkan elektrifikasi pada tahun ini sebesar 77,5 persen, pasalnya saat ini sudah mencapai 75,8 persen. Jarman mengungkapkan, sampai akhir Desember 2012 elektrifikasi sudah mencapai 75.83persen, angka tersebut naik dari 72,95 persen. Dan jika dihitung kembali elektrifikasi tersebut kemungkinan akan bertambah. “Itu kalau dihitung mungkin bisa tambah lagi, itu perhitungan sampai pertengahan Desember,” tutup Jarman.(okez)


KAMIS 10 JANUARI 2013

SWARA KAMI

SWARA ANDA

Pedas yang mahal

Benih cigeulis “merugikan”

MAKIN pedaslah soal meja makan kita, ketika harga cabe melambung jauh. Sektor pertanian dipenuhi berbagai permasalahan, mulai dari urusan pengolahan lahan, penyiapan bibit tanaman, hingga pasar yang tak dijamin regulasi. Dan cabe, adalah salah satu contoh soal ketika produk itu busuk sebelum dapat dipanen di lahan rakyat, sementara pasar terus memainkan gelombang ketaktahuan pembeli serta penjual yang makan untung sebesarbesarnya di saat krisis persoalan kepedasan lauk-pauk kita. Dapatkah tuntutan supaya bibir pedas sampai di lidah, mampu bertahan tanpa membeli cabe hingga harga kembali normal? Biarkan harga bermain sendiri. Biarkan kepedasan mengendur. Biar pasar memakan sendiri semua harga yang tak mentolerir daya beli seraya kita mengatur kepastian tahan diri untuk semua hal yang hanya menguntungkan dan mensupport kegilaan jangka pendek sebatas apa yang lewat kerongkongan, membuncit di kulit perut dan akhirnya menuju saluran pembuangan. Kepedasan menjangkiti bibir cerewet lalu pertikaian mulut jadi biasa. Apa guna diam, bila diam adalah emas bukan lagi petuah bertuah? Emas-emas dan mineral dari tanah kita lebih banyak sudah tergadai kontrak karya, lahan-lahan pertanian dan hutan adat di atasnya dibongkarbangkir, distatusqoukan, dinegarakan, juga adalah untuk kepentingan para buncit perkara yang diam-diam jadi cerewet dan merancang pemusnahan hak-hak sipil. Ini soal pedas juga yang bergegas dalam gagas. Tapi, cabe hijau yang siap panen sebenarnya kaya vitamin C, yang juga berguna untuk menuntaskan sariawan di gusi dan bibir. Ia juga bisa menghangatkan situasi, paling tidak ketika dimakan secara seimbang di saat musim hujan datang mengguyur ketika angin menghempas tak karuan dan tak dapat diprediksi. Jadi, memang kepedasan di sana berguna juga. Kepedasan tidak diturunkan, walau ia memang cuma dibiasakan. Kepedesan juga boleh ditahan dan bukan kebutuhan pokok yang harus dipenuhi seperti layaknya air yang bila tak ada akan membuat kehidupan menjadi sulit bertahan. Sementara kepedasan boleh diguyur air, untuk hanyutkan perih yang bila tak dienyahkan justru membuat sakit yang menjalar ke usus bahkan hingga ke pori-pori dan anus. Di masa lalu cabe tak perlu dibeli. Di ladang dan halaman tetumbuhan ini tumbuh tak terlalu banyak, cukup untuk kebutuhan dapur rakyat, boleh juga untuk saling berbagi bila memang pada keadaan tertentu kebutuhan itu seketika menghilang karena lupa. Di lain waktu, cabe merobah selera, dibiasakan lalu jadi budaya. Orang kemudian menyebut menu yang tak pedas itu bukan khas lagi dari sini. Padahal, selera boleh diatur oleh diri sendiri tanpa paksaan yang lain. Budaya cabe mengeras budidaya, di masa ini ia tumbuh menggelisahkan. Ladang-ladang tak subur, kecenderungan yang berobah, kesibukan di ruang lain, membuat gelisah kepedasan menjadi-jadi. Pedas yang mahal, terkadang tak terukur sendiri oleh omelan kita ketika alasan-alasan tak pernah dibahas tuntas seperti apa sebenarnya tuntutan kepedasan itu berada di sendok-sendok penganan yang masuk ke mulut serapah kita. Cuma, ada beberapa argumen yang masih bertahan untuk membuat cabe serta beberapa produk masih tak bisa dikontrol oleh diri sendiri, masyarakat, bahkan oleh pengambil kebijakan serta kuasa yang sibuk membuat kepedasan-kepedasan lain seperti kepedasan politis yang dipolitisir rasa. Bagi beberapa orang, tak penting cabe naik berapa pun harganya, karena mereka dapat mengatur berapa banyak kepedasan yang mampu mereka tahan. Berapa banyak kasus yang menjadi pedas dalam rasa di hati kita? Berapa banyak kepedasan yang boleh dihapus oleh kampanye berisi janji-janji melenyapkan kepedasan miskin berkepanjangan yang sampai hari ini masih bertahan di atas meja sesajen para dewa yang giat memproduksi proposal kebimbangan bingung karena kepedasan justru tak mampu dikendalikan? Cakrawala pandang hari ini masih diukur dari berapa banyak cabe yang dapat mengisi kerancang-keranjang belanja rakyat. Oh, betapa kita tak pernah menghitung bila cabe itu berada pada pot-pot berjajar di ruangruang sempit keseharian yang masih sering macet dan tak terukur. Mari merombak tajuk kemarin. Pagi tadi sesudah sarapan, kita masih merentang imajinasi untuk sesuatu yang sekiranya ada dan berarti bagi hari ini. Karena itulah harapan terus ditabur. Dunia saat ini merupakan pusat pembangunan materi oleh manusia dan hal itu seakan diyakini menjadi dasar bagi kelangsungan hidup manusia. Pembangunan yang ada tidak lepas dari kebutuhan utamanya untuk mendapatkan energi, dan semua sumberdaya tersebut di dapatkan dari alam lingkungan di mana hidup manusia berdialektika. Tajuk kemahalan cabe mungkin mendesak di pasarpasar berlumpur hingga ruang masyarakat adat yang sudah disulap jadi mall-mall megah. Mampukah kita menahan kemahalan untuk sedikit mengevaluasi hargaharga yang belum terevisi? Dapatkah kepedasan yang membikin hati lebih pedih diguyur rasa yang tak mampu dijual dan diperdagangkan oleh mereka yang sudah terbiasa membeli pasar kita semua dalam sekali anggukkan senyum konyol dan munafik? Tanya diri sendiri, dan biarkan kepedasan itu lewat meski tak sempat mampir di bibir kita. Redaksi REDAKSI menerima tulisan dalam bentuk opini, cerita, puisi atau apa saja. Redaksi berhak mengedit tulisan tanpa mengurangi makna yang dikandung tulisan itu. Kirimkan tulisan anda ke: redaksi@swarakita-manado.com atau langsung di antar ke redaksi d/a: Mega Smart VIII No.7 Kawasan Mega Mas Boulevard Manado Telp: 0431 841060, Fax: 0431 841071

Susahnya melawan rasisme (3) Oleh Tom Saptaatmaja Takenfrom: media online Merasa negara AS yang dirintis nenek moyang mereka (kaum imigran asal Eropa) sejak 200-300 tahun lalu, kini sudah dirampas oleh orang berkulit hitam seperti Obama. Kaum rasis itu juga takut dominasi warga kulit putih Amerika (kini 52 persen dari populasi Amerika) suatu saat

juga akan tergeser oleh warga kulit hitam (AfroAmerika, 24 persen), keturunan Hispanik (14 persen), dan sisanya (tujuh persen) adalah keturunan Asia, termasuk Timur Tengah. Jangan heran spirit antiorang hitam dan kulit berwarna lainnya sekarang justru menguat lagi, bukan

malah berakhir, seperti diungkapkan para analis politik masalah internasional. Walau Amerika sudah punya presiden berkulit hitam, negeri itu masih belum akan bebas total dari persoalan diskriminasi atau rasisme. Apalagi dalam sejarah negeri itu, perjuangan warga kulit hitam agar hak-haknya bisa setara dengan warga kulit putih masih relatif belum begitu lama. Perjuangan itu dipelopori

Martin Luther King Jr sejak 1955, tapi baru pada 10 Mei 1963 ada perjanjian Birmingham yang melahirkan “Civil Rights Act” pada 1964 yang mengakhiri praktik segregasi atas kaum kulit hitam. Lalu, pada 1965 lahir “Voting Rights Act”, hak bagi warga kulit hitam untuk ikut pemilu. Tragisnya, pada 4 April 1968, Matin Luther King Jr justru tewas ditembak atas motif kebencian ras.

Itulah ironi Amerika yang dalam deklarasi kemerdekaannya mengutip kalimat Thomas Jefferson bahwa “All men are created equal; that they are endowed by their Creator with certain unalienable rights; that among these are life, liberty, and the pursuit of happiness.

(bersambung)

SITOR SITUMORANG:

Tak ada dendam, tak ada yang disesalkan (15/selesai) Oleh Martin Aleida Takenfrom: Penyair Sitor berniat untuk berada di Indonesia sampai Oktober tahun ini, untuk merayakan ulangtahunnya yang ke-85 di sini. Niat itu kesampaian juga. Karena istrinya, boru Belanda, Barbara Brouwer, yang

telah menyandang boru Purba, bekerja selama setengah tahun mengelola Erasmus Huis, sayap kebudayaan dari Kedutaan Besar Kerajaan Belanda untuk Indonesia. Barbara menjadi koordinator kegiatan seni dan budaya

di situ. Dalam usia tuanya, dia selalu membawa tongkat. Tetapi, tongkat itu kelihatan lebih banyak berperan sebagai ornamen belaka, karena kalau akan menaiki atau menuruni tangga, dia dengan tangkas menepis tangan siapa pun yang ingin memapahnya. Dia selalu ingin berdiri tegak di atas kakinya. Melihat dia

berdiri, dengan mata menatap ke depan, maka saya seperti membaca sebuah buku besar yang ditulis dengan kata-kata sederhana tapi dengan simpul yang terang. Bahwa yang menulis sejarah bangsa saya adalah para korban kebengisan rezim bangsanya sendiri. Seperti si tua yang berdiri depan saya ini. Beratus

ribu mereka, mungkin berbilang juta, dan saya lihat mereka di mata Sitor, juga di lututnya ketika dia kelur dari kamarnya menyambut saya. Dia, sebagaimana kata temannya, Pramoedya, toh “tidak gepeng” dihantam palu godam dan popor Orde Baru. Merekalah yang menulis sejarah sejati bukan para penindasnya.(*)

HAM dan kebebasan beragama (12) Oleh: Siti Musdah Mulia Sekjen Indonesian Conference on Religion for Peace Takenfrom: http://www.icrp-online.org Ketiga, RUU ini sangat diskriminatif terhadap agama-agama di luar agama resmi atau kelompok minoritas sehingga dapat menjadi pembenaran bagi munculnya kekerasan atas nama agama. Sebab, ada kesan mendalam bahwa pasal-pasal dalam RUU itu hanya melindungi agama, masyarakat, negara dalam konteks peraturan yang berlaku saat ini di tanah air. Dengan demikian, perlindungan dan proteksi yang dibangun dalam RUU ini hanya ditujukan kepada

agama-agama yang diakui secara resmi oleh pemerintah melalui berbagai peraturan, yaitu 6 agama saja: Islam, Kristen, Katolik, Hindu, Budha, dan Konghucu . Tambahan lagi, yang diproteksi dan dilindungi itu pun terbatas pada kelompok mainstream dari masing-masing agama tadi. Jadi, Ahmadiyah, meskipun termasuk rumpun Islam, yakni agama yang diakui, tetaqp tidak berhak dilindungi karena menyempal dari mainstream. Demikian, pula

sekte dan aliran agama lainnya yang bukan mainstream. Fatalnya nanti, RUU ini dapat menjadi pembenaran bagi tindak kekerasan terhadap kelompok agama yang bukan dari 6 agama dimaksud atau terhadap kelompok minoritas atau kelompok sempalan dari keenam agama tersebut. Berikut ini akan dipaparkan analisis kritis terhadap pasal-pasal dalam RUU KUHP yang berbicara soal tindak pidana terhadap agama dari perspektif HAM. Pertama, pasal 341: “Setiap orang yang di muka umum menyatakan perasaan atau melakukan perbuatan yang sifatnya penghinaan terhadap

agama, dipidana dengan pidana penjara paling lama 2 tahun atau denda paling banyak Kategori III“. Pertanyaan penting dalam pasal ini adalah apa yang dimaksudkan dengan penghinaan terhadap agama? Pasal ini mengesankan bahwa yang dilindugi adalah agama, dan tentu saja yang dikehendaki adalah terbatas pada enam agama yang “diresmikan“ pemerintah. Ini menyalahi ketentuan HAM, karena yang harus dilindungi adalah manusia yang menganut agama itu, bukan agama itu sendiri. Setiap manusia harus dilindungi dari semua bentuk penghinaan. Agama tidak

perlu diberikan perlindungann dan memang bukan subyek yang butuh perlindungan. Kedua, pasal 342: “Setiap orang yang di muka umum menghina keagungan Tuhan, firman dan sifat-Nya, dipidana dengan pidana penjara paling lama 5 tahun atau denda paling banyak Kategori IV“. Apa yang dimaksud dengan menghina keagungan Tuhan, firman dan sifat-Nya? Pasal inipun mengesankan hal yang sama dengan pasal sebelumnya, yakni perlindugan terhadap Tuhan, firman dan sifatNya. (bersambung)

KAMI sebagai petani merasa dirugikan oleh sosialisasi benih-benih unggul yang ditanam di lahan pertanian. Salah satunya adalah benih Cigeulis, bibit padi yang disosialisasikan oleh penyuluh dari dinas pertanian di kabupaten Minahasa, yang katanya mampu mendongkrak hasil panen, namun ternyata ketika ditanam benih padi jenis ini tumbuh tidak bersamaan, sehingga ketika panen masih ada sekitar tiga puluh lima persen dari tanaman itu yang belum siap dipanen karena keterlambatan dalam proses tumbuh. Ini memang pernyataan klasik bagi kami sebagai petani, tapi, coba dihitung, berapa biaya yang harus kami keluarkan untuk mempersiapkan lahan bagi pembenihan, berikutnya pengolahan tanah secara keseluruhan sebagai areal tanam, berapa biaya pupuk dan pestisida, berapa waktu yang terbuang selama satu musim tanam yang selama jangka waktu itu juga kami harus memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari keluarga, kemudian masuk pada masa panen. Biaya untuk tenaga kerja ketika panen dan pascapanen sudah pasti tidak kecil, dan ujung dari semua itu adalah kami merugi dengan apa yang kami tanam akibat sosialisasi benih-benih unggul yang ternyata tidak benar dan sangat merugikan itu. Di lain pihak, petani dewasa ini sangat tergantung pada bibit yang didatangkan dari luar. Benih-benih ini tidak dipersiapkan untuk ditanam kembali karena dari beberapa ujicoba yang kami lakukan terhadap benih-benih yang disebut unggul itu, hasil panennya akan lebih jelek dari hasil panen sebelumnya. Itulah yang membuat petani menjadi tergantung pada pasar yang sudah dikuasai oleh mereka-mereka yang memainkan harga benih dan juga harga produk pertanian. Beberapa petani baru saja melakukan panen di desa kami, namun, di lahan yang saya garap boleh dilihat langsung di mana tumbuhan padi yang dari apa yang disebut unggul itu tumbuh secara tidak merata. Pengalaman ini bukan hanya saya yang alami, temanteman petani lainnya juga mengatakan hal yang sama. Kami berharap, dinas pertanian boleh turun langsung ke lapangan untuk dapat melihat realitas yang terjadi di tingkatan petani. Pemerintah, dalam hal ini dinas terkait kiranya boleh berperan menangkal terkait masuknya sarana produksi pertanian, termasuk masuknya benih-benih yang hanya merugikan petani. Sosialisasikan cara pertanian yang menguntungkan, jangan hanya mengambil keuntungan dari proyek sosialisasi benih yang hanya menguntungkan para pemodal yang menjual ketergantungan pada para petani. U.T.U.S. Mewakili petani di Minahasa

KOMISARIS UTAMA: Ina Eryana. KOMISARIS: Christianus H. DIREKTUR UTAMA: Meilany Mongilala. DIREKTUR: Hendra Zoenardjy. WAKIL DIREKTUR: Michael Towoliu. PEMIMPIN REDAKSI: Hendra Zoenardjy. WAKIL PEMIMPIN REDAKSI: Donny Wungow. REDAKTUR PELAKSANA: Glenly Bagawie. KOORDINATOR LIPUTAN: MUSYAWARAH REDAKSI: Hendra Zoenardjy, Michael Towoliu, Ronald Rompas, Donny Wungow, Glenly Bagawie. REDAKTUR: Glenly Bagawie, Tonny Mait, Finda Muhtar. REPORTER: Deddy Wakkary, Hanny Rais, Robby Liando. BIRO-BIRO: Glenly Bagawie (TOMOHON), Rommy Kaunang (MINAHASA), Rusdianto Rantesalu (MINUT), Servi Maradia (MINSEL), Stenly Lumempouw (MITRA), Wolter Pangalila (BITUNG), Sam Daleda (SANGIHE-TALAUD), Stenly Gaghunting (SITARO), Verdynan Manoppo (KOTAMOBAGU-BOLMONG), Faruk Langaru (BOLTIM-BOLSEL), Kurniawan Golonda (BOLMUT). KONTRIBUTOR: Syaiful W Harahap (KHUSUS KESEHATAN). FOTOGRAFER: Bobby Rambing, KOORDINATOR ARTISTIK: Fadjrin Haryanto. STAF ARTISTIK: Richard Tamara, Vecky Sentinuwo, Bobby Rambing, Alphen Mamentu. SEKRETARIS REDAKSI: Angelia Natasia Herline. MANAGER IKLAN: Herry Bagau, KOORDINATOR IKLAN: Stembri F Legi. STAF IKLAN: Denny Moningka, Hervy Sumarandak, Malik Thaib, Romel Najoan,Denny Sumolang, Didik Agusprianto. ADMINISTRASI IKLAN: Nancy Bertha. MANAGER PEMASARAN: Noldy Poluan. STAF PEMASARAN: Meisisco Gaghana. DISTRIBUSI: Jendra (Minahasa, Tondano, Tomohon), Sterfi Lumangkun (Bitung), Alfrits Samolah (Minahasa), Marchel Wowor, Denny Poluan, Steven Manengkey (Manado). PACKING: Samiun Hulantu. KOLEKTOR PEMASARAN: Reinold Welong, ADMINISTRASI: Lisa Wuisan. STAF UMUM: Deydi Mokoginta. SEKRETARIS/BENDAHARA PERUSAHAAN: Nancy Bertha. PENERBIT : PT. Sulut Lestari Press, PERCETAKAN: PT. Manado Media Grafika (Isi di luar tanggung jawab percetakan) HARGA Langganan: Rp. 45.000,-/bulan (luar kota tambah ongkos kirim) TARIF Iklan: Rp. 6000/mm kolom (BW), Rp.12000/mm Kolom (FC), ALAMAT: Mega Smart VIII No.7 Kawasan Mega Mas Boulevard Manado, Telp (0431) 841060, Fax: (0431) 841071 PERCETAKAN: Jl. AA Maramis, Kairagi, Manado. Telp (0431) 812777


KAMIS 10 JANUARI 2012

Hindari berbusana seksi videoRilisklip NELLY FURTADO

HOT NEWS

Pulang dari berlibur, Ashanty merasa sedih

PENYANYI cantik, Ashanty, merasa kulitnya lebih gelap setelah berlibur ke Kepulauan Maladewa dan juga Srilangka. Ia bersama suaminya Anang dan kedua anaknya, Aurel dan Azriel menghabiskan liburan di surga kecil tersebut selama sepekan. “Hitam, kita semua benar-benar kacau, panas banget. Pokoknya indah banget di sana benarbenar kaya paradise. Kamar kita bawahnya langsung air, jadi tiap bangun langsung ke bawah, makanya ini pada hitam-hitam banget,” jelas Ashanty. Pengalamannya kemarin adalah liburan berempat bersama. Banyak waktu yang mereka habiskan bersama sehingga mereka tambah dekat. Tak hanya senang, Ashanty juga merasa sedih karena sekembalinya ke Jakarta, masing-masing diantara mereka akan sibuk dengan kegiatan masingmasing. “Banyak, kita jalan berempat pertama kali, itu yang kita seneng. Bangun pagi, semua bareng, masak malem, jadi lebih deket, dan akan sedih karena pulang kejakarta akan punya kesibukan masing-masing,” katanya. (okzc)

Selena Gomez depresi putus dengan Bieber

CINTA Selena Gomez dengan Justin Bieber kembali kandas. Kali ini, Gomez dikabarkan mengalami depresi setelah tak kuasa mempertahankan hubungannya dengan pelantun ‘Baby’ itu. Gomez pun terlihat tampak tertekan saat berada di bandara LAX. Seperti diberitakan Hollywood Life, wajahnya tampak sedih tak seperti biasanya yang terlihat selalu ceria. Gomez yang biasanya sangat memperhatikan penampilan, kali ini pun terlihat tampil berantakan. Kabarnya, Gomez belum bisa menyembuhkan luka patah hatinya. Di bandara LAX, ia terlihat hanya mengenakan jaket lusuh dengan bawahan legging. Penyanyi itu terlihat di LAX pada malam 6 Januari. Dia terlihat terus menundukkan kepala. Justin Bieber dan Selena Gomez dikabarkan tak lagi menjalin asmara setelah malam tahun baru lalu. Gomez saat itu mengaku, benar-benar lelah selalu mengalami hubungan putus sambung dengan Bieber. Yang menjadi puncak berakhirnya kisah cinta mereka, yakni saat keduanya terbang ke Meksiko untuk merayakan malam Tahun Baru bersama. Tetapi pada 30 Desember 2012, mereka terlibat perkelahian hebat. Hingga kini Gomez belum memberikan komentar secara langsung terkait hubungannya ini. Akan tetapi ia memasang tweet yang sedikit banyak menguak tentang hubungannya dengan Bieber. “Awal baru. Memulai sesuatu yang baru. Aku cinta kalian semua :),” tulisnya di Twitter tepat 1 Januari 2013. Berbeda dengan Gomez, Bieber sama sekali tak berkomentar tentang kabar retaknya hubungan mereka ini.(vvnc)

TAK bisa dipungkiri jika Jessica Alba merupakan salah satu wanita tercantik dan seksi di dunia ini. Tak heran jika dirinya masuk dalam jajaran 100 besar wanita terseksi versi majalah pria. Meski begitu, siapa sangka jika bintang film The Sin City itu justru menghindari busana yang seksi yang memperlihatkan lekuk tubuhnya. Sebab, Jessica mengaku kalau hal itu tidak membuatnya percaya diri. “Aku benar-benar tak akan memakai booty shorts lagi. Aku merasa tidak percaya diri,” katanya, seperti dilansir Femalefirst Jessica memang mengatakan bahwa semenjak menjadi ibu, banyak perubahan yang terjadi dalam dirinya, termasuk dari segi busana. Istri dari Cash Warren itu menuturkan bahwa gayanya kini lebih bervariatif. “Dulu, pakaian wajibku adalah legging dan sweater. Tapi sekarang, aku lebih suka pakaian dengan motif print dan warna cerah,” jelasnya. “Bagian tubuh yang paling aku suka adalah kaki. Jadi, aku tidak takut untuk menunjukkannya dengan mengenakan sandal atau sepatu model terbuka. Tapi, aku rasa kalau ada sepatu dengan lilitan tali juga akan terlihat lebih bagus,” tutupnya.(okzc)

PENYANYI Nelly Furtado akhirnya merilis video klip terbarunya yang berjudul Waiting for The Night. Dalam video ini sang penyanyi tampak menari ‘di bawah tanah’. Lagu ini merupakan single keempat dari album THE SPIRIT INDESTRUCTIBLE. Album ini kini tengah menapaki kesuksesannya setelah menempati posisi ke 46 di chart UK dan 79 di Amerika Serikat. Waiting for The Night menampilkan musik akordion yang menakjubkan dalam musik pop. Dengan konsep hitam-putih, video klip ini cukup menarik perhatian.(kplc)

JESSICA “SNSD”

BRAD PITT

Jatuh di panggung akibat kelelahan dan sangat berkeringat saat dibawa manajernya. Jatuhnya Sica diperkirakan karena kelelahan dan tak sempat istirahat. Sica bersama SNSD masih tampil di beberapa program musik akhir minggu untuk promo ‘I Got A Boy’, musikal 2 seminggu, dan latihan untuk konser Jepang SNSD. Saat Sica jatuh kemarin, maknae SNSD Seohyun juga turut menonton bersama sang ibunda. Tak diketahui reaksi Seohyun saat melihat Sica jatuh. Get well soon, Jessica!(dthc)

PERSONEL SNSD Jessica, dikabarkan jatuh dua kali di panggung musikalnya ‘Legally Blonde’ pada Rabu (9/1) kemarin. Dari beberapa forum SNSD, Sica yang berperan sebagai Elle Woods itu dikabarkan sudah tampil dengan kaki gemetar hingga jatuh dua kali di panggung. Namun ia tetap memaksakan diri tampil hingga akhir pertunjukkan. Selesai tampil, Sica digendong oleh manajer langsung menuju rumah sakit. Ia masih menggunakan kostum panggung, make up

IRINA SHAYK

Rayakan Ultah ke 27 dengan sederhana MODEL sensual Irina Shayk, merayakan ulang tahun ke-27 dengan sederhana bersama Cristiano Ronaldo di Restoran High End, Madrid. Mengutip Dailymail, Rabu (9/1), wanita cantik asal Rusia itu tidak diberikan kejutan yang mewah oleh CR7 saat berulang tahun ke-27 Irina hanya keluar bersama Ronaldo dan makan malam di restoran sederhana. Hal ini jelas berbeda saat Irina merayakan kemenangan Madrid di Santiago Bernabeu, beberapa waktu lalu. Kekasih CR7 itu terlihat menikmati segelas anggur dan bersorak bersama teman guna menyemangati Ronaldo.(inic)

Bakal perankan pengadil Yesus di ‘Pontius Pilate’

AKTOR Brad Pitt saat ini tengah dilirik untuk memerankan tokoh utama dalam film adaptasi dari injil. Film yang akan diproduksi Warner Bros. Picture itu akan diberi judul ‘Pontius Pilate’. Menurut laporan Deadline, Pitt saat ini belum resmi bergabung dengan proyek film tersebut. Namun ia diharapkan segera membubuhkan tandatangannya di kontrak. Saat ini, tunangan Angelina Jolie itu masih sibuk produksi tiga buah film berjudul ‘World War Z’ karya Marc Foster, ’12 Years a Slave’ arahan sutradara Steve McQueen, dan film Ridley Scott berjudul ‘The Counselor’. Proyek film ‘Pontius’ pertamakali terungkap di musim panas 2012. Warner Bros. memperoleh naskah tentang ‘salah satu tokoh yang paling dibenci dalam sejarah’ yang ditulis oleh

Vera Blasi. Dikatakan bahwa skrip tersebut disajikan seperti ‘Braveheart’ dan ‘Gladiator’, dengan lika-liku cerita tak terduga yang menggabungkan sejarah dan manuver politik. Alih-alih menyajikan cerita saklek seperti di Alkitab, skrip Blasi menggambarkan tokoh Pontius Pilate sebagai ‘tentara Romawi perkasa’. Dialah yang mewakili pemerintah Romawi di Yerusalem untuk mengadili Yesus Kristus yang ditangkap di Taman Getsemani. Menjelaskan bagaimana dia menciptakan Pontius Pilate dalam cerita, Blasi mengatakan, “Anda memiliki fakta-fakta yang tersedia dari buku-buku sejarah Romawi dan Yahudi, kemudian Anda berspekulasi, untuk menafsirkan karakter Pilatus dan memberinya dilema.” (dthc)


KAMIS 10 JANUARI 2013

BULUTANGKIS

Meiliana/Greysia melaju, Firdasari tumbang

Marquez tak diizinkan lawan Bradley PELATIH Juan Manuel Marquez, Nacho Beristain, tak ingin bila anak asuhnya tersebut bertarung dengan jawara kelas welter WBO, Timothy Bradley. Pasalnya, Beristain menilai Bradley bukanlah lawan yang menarik. Marquez dan Bradley adalah dua petinju yang telah melawan Manny Pacquaio. Akan tetapi kemenangan keduanya didapatkan dengan cara yang berbeda dari petinju Filipina itu, di mana Marquez saat itu berhasil menang secara TKO. Sedangkan, Bradley berhasil mengalahkan Pacquaio dengan cukup kontroversial. Oleh maka

dari itu, Beristain menilai melawan Bradley akan menjadi pertarungan uang buruk bagi anak asuhnya tersebut. “Saya tak pernah menyukai Bradley (sebagai lawan Marquez) dan tak tahu apa saya bisa dimanfaatkan dengan cara apa pun untuk meyakinkan pertarungan itu. Kami akan mencari lawan yang menarik dan memberikan orang pertarungan yang layak,” tegas Beristain, seperti dilansir Boxingscene. “Pertarungan melawan Bradley hanya akan menjadi pertarungan yang cukup buruk. Saya tak akan memaksa petinju untuk melakoni pertarungan

semacam itu,” sambungnya. Marquez yang kini telah menginjak usia 39 tahun dan telah berhasil meraih kemenangan sebanyak 55 kali dengan 40 di antaranya menang secara KO, belum memutuskan apakah akan pensiun atau bertarung kembali. Akan tetapi, petinju asal Meksiko tersebut dipercaya bakal menantang kembali Pacquiao. Namun, apabila petinju baru mengalami kekalahan enam kali dari 62 pertarungannya itu ingin menyempurnakan dominasinya di kelas welter, maka dia mau tak mau harus berhadapan dengan Bradley.(komc)

Juan Manuel Marquez dipercaya bakal menantang kembali Pacquiao.

OLIMPIADE 2020 DUA wakil Indonesia mengalami nasib berbeda pada babak pertama helatan Korean Open Super Series Premier 2013. Jika dari ganda putri Indonesia, Meiliana Jauhari/Greysia Polii melaju ke babak kedua, Ardianti Firdasari dari sektor tunggal putri, harus tumbang oleh lawannya. Meiliana/Greysia berhasil lolos ke babak kedua, setelah menumbangkan lawannya asal Hongkong, Lok Yan Poon/Ying Suet Tse dengan dua game langsung 21-17 21-17, dengan durasi 34 menit. Pada jalannya pertandingan, sebenarnya Meiliana/Greysia harus berjuang keras di awalawal game, bahkan kejar-mengejar angka dilakukan kedua pasangan ini. Namun, dengan permainan smes yang lebih unggul, Meiliana/ Greysia akhirnya bisa menjinakkan lawannnya tersebut. Dengan lolosnya Meiliana/Greysia ke babak kedua sektor ganda putri, maka nanti mereka akan bertemu dengan pemenang antara Tatjana Bibik/ Anastasia Chervaykova dari Rusia dengan Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi. Sementara pada pertandingan lain dari sektor tunggal Putri, andalan Indonesia, Ardianti Firdasari tumbang di tangan tunggal putri China Yanjiao Jiang dengan dua set langsung 13-21 1321. Hasil yang diraih Firdasari mengikuti jejak Linda Wenifanetri yang sudah lebih dulu tumbang di tangan wakil India, Sindhu P.V dengan skor 20-22, 16-21. Dengan demikian, maka dari sektor tunggal putri, Indonesia tidak menyisakan satu wakil pun.(okez)

Drogba ... dari Halaman 16 Sebelumnya, Drogba tengah berlatih bersama Chelsea, untuk menjaga kebugarannya. Maklum saja, setelah Liga China berakhir, akhir Oktober lalu, pria berusia 34 tahun itu tak memiliki kegiatan lagi. Drogba sempat meminta izin FIFA untuk pindah sebelum bursa transfer Januari, namun permintaannya ditolak. Kabar terakhir yang beredar di Negeri Spageti, Drogba tertangkap basah tengah mencari tempat tinggal di Turin. Sudah bukan rahasia lagi kalau Juventus menaruh minat memboyong Drogba. Kalau benar dipastikan, lini depan La Vecchia Signora akan sangat kompetitif, terutama di Liga Champions. Selain Juve, AC Milan sebenarnya berminat meminang Drogba. Namun, Presiden Silvio Berlusconi mengeluhkan gajinya yang mencapai sekitar Rp 3 miliar di Shanghai Shenhua. Milan pun tak sanggup membayarnya.(komc)

Punya ... dari Halaman 16 Dalam “kicauannya” pada 6 Januari, Rovell menulis: “Maria Sharapova kembali memiliki kekasih. Saat ini dia berkencan dengan petenis Bulgaria berusia 21 tahun, Grigor Dimitrov.” Sebelumnya, Sharapova sudah menjalin hubungan serius bahkan sudah sampai ke tahap tunangan, dengan mantan pemain basket NBA, Sasha Vujacic. Tetapi cinta mereka tak berlanjut hingga ke pelaminan, karena pasangan ini berpisah pada musim semi 2012. Nama Dimotrov memang belum terlalu tenar. Tetapi dia memiliki potensi untuk menggebrak arena tenis profesional, apalagi dengan sebutan “Baby Federer” yang melekat pada dirinya. Dia mendapat julukan itu karena gaya bermainnya mirip dengan petenis legendaris dunia yang masih aktif mengayun raket, Roger Federer. Saat ini Dimitrov menempati peringkat ke-50 dunia. Permainannya kian meningkat, apalagi setelah menembus final di Brisbane Internasional. Dimitrov mulai dibandingkan dengan Federer karena pukulan stroke dan one-handed backhand yang dimilikinya. Semua itu hampir serupa dengan apa yang dilakukan Federer, bintang tenis Swiss yang sudah merengkuh 17 gelar grand slam. Dia juga ditangani oleh mantan pelatih Federer, Peter Lundgren.(fjcm)

KASUS DOPING

Tokyo berambisi jadi tuan rumah TOKYO berambisi menjadi tuan rumah Olimpiade musim panas 2020 setelah terakhir kali menjadi tuan rumah Olimpiade pada tahun 1964. Menjadi tuan rumah Olimpiade sangat penting bagi Jepang. Tujuannya untuk mempromosikan Jepang sebagai bangsa yang gemar olahraga. Pemerintah Jepang ingin menjadi tuan rumah Olimpiade untuk menunjukkan bahwa Jepang aman dikunjungi setelah gempa bumi tahun 2011 yang merusak reaktor nuklir di Fuku-

shima. Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe, Selasa (8/1/ 2013 mengatakan, secara pribadi ia akan mendukung habis-habisan supaya Tokyo terpilih menjadi tuan rumah Olimpiade 2020. Alasannya, kakek Shinzo Abe, yaitu Nobusuke Kishi adalah orang yang memimpin delegasi Jepang sehingga Tokyo terpilih sebagai tuan rumah Olimpiade 1064. Sebagai calon tuan rumah Olimpiade, Tokyo menawarkan konsep kompak dan dinamis. Konsep ter-

sebut dipilih untuk menunjukkan bahwa Jepang adalah negara yang perekonomiannya mantap dan memiliki pengalaman menggelar kejuaraan tingkat dunia. “Menjadi tuan rumah Olimpiade sangat penting bagi Jepang. Tujuannya untuk mempromosikan Jepang sebagai bangsa yang gemar olahraga,” kata Abe di depan delegasi Jepang yang akan melakukan presentasi di hadapan Komite Olimpiade Internasional. Penentuan tuan rumah Olimpiade 2020 akan

dilakukan di Buenos Aires, 7 September 2013. Tiga calon tuan rumah Olimpiade 2020 adalah Tokyo, Istanbul, dan Madrid. Presiden Komite Olimpiade Jepang Tsunekazu Takeda mengatakan, Tokyo akan menjadi tuan rumah Olimpiade yang ideal karena keamanan di Tokyo sangat terjamin. Pemerintah kota Tokyo menyiapkan anggaran 4,5 miliar dolar AS (sekitar Rp 42,7 triliun) sebagai dana cadangan untuk membangun infrastruktur Olimpiade.(komc)

Armstrong mengaku dosa lewat oprah

BASKET

Rockets tambah derita Lakers LOS Angeles Lakers kembali menelan kekalahan pada awal tahun ini. Dan, Houston Rockets menjadi tim yang berhasil memperpanjang derita Lakers, setelah memenangkan laga dengan skor 125112. Bertanding di Toyota Center, markas Rokcets, Lakers memulainya dengan manis

setelah mengunci kuarter perdana dengan kemenangan 34-28. Namun, dua kuarter berikutnya Rockets tak membiarkan Kobe Bryant cs mendulang poin sebanyak-banyaknya. Seperti pada kuarter kedua, Lakers hanya bisa mengais 28 poin, sedangkan Rockets mendulang 31 poin. Sementara pada kuarter

ketiga, tim tamu hanya bisa mengumpulkan 26 poin saja, dan Rockets telah mengemas 38 poin. Tentu perbedaan poin semakin kental di tiga kuarter awal, di mana Lakers hanya mengumpulkan 88 poin dan Rockets telah mengemas 97 poin. Dan, kepastian kemenangan tim tuan rumah terjadi pada

kuarter akhir, di mana Rockets mengumpulkan 28 poin, sementara Lakers hanya menciptakan 24 poin. Dengan kemenangan ini, menjadikan Rockets meno-reh enam kemenangan terakhir secara beruntun dengan rekor 21-14. Sementara Lakers, telah menelan lima kali kekalahan secara berturutturut, dengan rekor 15 -19.

MOTOGP

Rossi dinilai sulit raih gelar ke-10 VALENTINO Rossi kembali ke Yamaha tentu dengan ambisi besar, yaitu menyabet gelar juara dunia, untuk kesepuluh kalinya. Namun, menurut legenda MotoGP, Giancomo Agostini, tampaknya ambisi itu bakal sulit diraih The Doctor. Rossi memang telah meraih sembilan kali juara dunia dengan perincian, tujuh kali juara 500 cc atau MotoGP, sekali juara 250 cc dan sekali juara dunia di kelas 125 cc. Untuk itu, pada tahun ini, dia ingin kembali bersaing dan merebut juara dari tangan rekan setimnya, Jorge Lorenzo. Ago, panggilan dari Agostini memang meyakini bahwa Rossi mampu bersaing di jajaran atas para pembalap MotoGP, meski akan menginjak usia 34 tahun. Akan tetapi Ago meragukan kalau pembalap Italia itu bisa merengkuh gelar juara dunia untuk kali kesepuluh. “Saya yakin bahwa Rossi belum habis sebagai seorang pembalap, tapi

saya pikir, akan sulit baginya untuk menang di kejuaraan (MotoGP) beri-

kutnya,” ucap Agostini, seperti diberitakan GPone.com, Rabu (9/1).

Selain itu, Ago juga memberikan peta kekuatan rivalitas antara Rossi dan Lorenzo, di mana dia juga menganggap sulit bagi Rossi untuk bisa mengatasi yuniornya itu, yang baru menginjak 25 tahun. “Sudah dua tahun sejak Rossi memenangkan balapan, dan sejak tiga tahun usai dia merebut gelar terakhir, pada 2009,” ucap Ago, yang pesimistis melihat Rossi bisa kalahkan Lorenzo. Pada dasarnya, membalap memang tak mengenal usia, bahkan jika Ago memiliki kesempatan, dia akan turun ke lintasan memacu motornya dengan sekencang mungkin. “Usia tidak penting, kalau diperbolehkan saya masih ingin jadi pembalap,” candanya. Ago merupakan pembalap yang sangat sukses pada era 19601770. Dia telah meraih juara sebanyak 15 kali, termasuk sukses mencetak rekor delapan kali merengkuh juara dunia kelas 500 cc.(okez)

Pebalap sepeda Amerika Serikat, Lance Armstrong, setuju untuk membuka masalah skandal doping yang dia hadapi kepada Oprah Winfrey. Dalam pernyataan yang termuat dalam situs Oprah, ini merupakan wawancara pertama Armstrong setelah skandal doping serta transfusi darah yang dia jalani merebak. Namun belum didapat kepastian apakah wawancara Armstrong dengan Oprah sudah dilakukan.

Wawancara dilakukan di kediaman Armstrong di Austin, Texas. Juru bicara Oprah, Nicole Nichols, menolak memberi keterangan. Rekaman wawancara ini akan ditayangkan di Amerika pada 17 Januari. Lance Armstrong selama ini membantah tuduhan penggunaan doping sepanjang kariernya yang cemerlang. Ia kehilangan semua gelar juara yang pernah diraih, termasuk tujuh gelar juara di Tour de France.(komc)

FORMULA 1

Awal Februari, Ferrari luncurkan mobil baru FERRARI akan meluncurkan mobil Formula 1 baru pada awal Februari, menjelang uji coba pramusim pertama di Jerez, Spanyol. Peluncuran mobil baru itu akan berlangsung di markas tim “Kuda Jingkrak” di Maranello, Italia. Meskipun Ferrari tidak mengonfirmasi kepastian tanggal peluncuran, tetapi dalam pernyataan disebutkan bahwa mobil yang akan memburu gelar juara dunia musim 2013 itu diperlihatkan sebelum uji coba yang berlangsung pada 5 Februari.

Dengan demikian, mobil itu akan diluncurkan pada akhir pekan sebelum uji coba sekitar 2 atau 3 Februari sehingga mereka punya waktu untuk melakukan perjalanan ke Spanyol. Ferrari juga mulai bekerja pada pekan ini menggunakan fasilitas-fasilitas baru di Maranello, yang mana akan menjadi bengkel kerja sekaligus kantor bagi tim F1 di masa mendatang. Bangunan baru akan berlokasi di antara kantor pusat tim balap saat ini dan restoran terkenal Cavallino.(komc)


TERBIT 16 HALAMAN Harga: Rp.2000,- Luar Kota + Ongkos Kirim

KAMIS 10 JANUARI 2013

SPORTAINMENT

MARIA SHARAPOVA

Punya pacar baru NAMA Grigor Dimitrov mungkin masih asing di telinga Anda. Namun Anda akan segera mengenal pria asal Bulgaria ini. Pasalnya, dia adalah teman kencan baru petenis cantik Rusia, Maria Sharapova. Tentu saja ini menjadi kabar yang mengejutkan. Akan tetapi fakta berupa foto kebersamaan mereka bulan lalu lalu di Milan memperlihatkan bahwa Sharapova dan Dimitrov memiliki hubungan spesial. Apalagi, pada akhir pekan ini Darren Rovell dari ESPN mengonfirmasi hubungan sejoli tersebut melalui Twitter. Baca: Punya ( Halaman 15 )

Drogba dikontak Juventus AGEN Didier Drogba, Thierno Seydi, mengakui Juventus telah melakukan kontak dan menanyakan situasi striker Shanghai Shenhua. Namun, sang agen menyatakan, ketertarikan itu masih dalam tahap awal. “Benar, telah ada kontak dengan Juventus. Namun, belum ada poin konkret hingga sejauh ini,” tegas Seydi kepada Tuttosport, Rabu (9/1). Si Nyonya Besar sudah lama dihubungkan dengan Drogba. Namun, kedua pihak cenderung membantah. Kini, raksasa Turin itu —melalui General Manager Giuseppe “Beppe” Marotta— telah mengontak agen Drogba awal pekan ini dan menjajaki kemungkinan mendatangkan striker berpaspor Pantai Gading. “Juventus, AC Milan,

(Glasgow) Celtic adalah tim-tim yang tertarik, namun Drogba masih berstatus pemain Shanghai Shenhua. Ia pemain bereputasi besar dan hanya fokus untuk AFCON (Piala Afrika Afsel 2013) untuk saat ini,” tandas Seydi. Namun sebelumnya, Drogba menyatakan dirinya saat ini tidak sedang melakukan kontak dengan klub mana pun. Bomber berusia 34 tahun ini mengaku saat ini hanya ingin fokus membela Pantai Gading di Piala Afrika 2013. Drogba sebelumnya disebut media-media Italia tengah diincar Juventus pada bursa transfer musim dingin ini. La Vecchia Signora dikabarkan siap memberikan tawaran transfer permanen kepada mantan pemain Marseille tersebut sampai Juni 2014.

“Aku tidak sedang melakukan kontak dengan klub lain. Untuk saat ini aku hanya ingin berfikir mengenai Piala Afrika dan bermain dengan timku (Pantai Gading),” ujar Drogba. “Aku harap kami dapat memenangi turnamen itu, karena sebelumnya kami hampir merebut gelar tersebut,” tambahnya. “Aku masih mempunyai kontrak dengan Shanghai, sekarang aku ingin menikmati libur panjangku, kemudian bermain di Piala Afrika,” tegas Drogba. Namun rumor bergabungnya Drogba dengan Juventus makin merebak, setelah beberapa media Italia memberitakan striker Pantai Gading itu tengah mencari rumah di Turin. Baca: Drogba ( Halaman 15 )


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.