Sriwijaya Post Edisi Jumat 24 Juni 2011

Page 1

SRIWIJAYA POST

JUMAT 24 JUNI 2011

Spirit Baru Wong Kito

ECERAN RP 2.000

MANAGED BY

28 HALAMAN

KLM Terbang Pakai Minyak Goreng Bekas KELAK saat menikmati perjalanan pesawat KLM rute ParisAmsterdam, Anda akan sadar kalau bahan bakar pesaw a t y a n g Anda tumpangi berasal dari minyak goreng bekas. Memang, penggunaan minyak goreng ini, sebagaimana warta AP dan AFP pada Kamis (23/6), harus melalui uji coba agar memenuhi persyaratan teknis. N a mun, apapun alasannya, maskapai penerbangan asal Belanda itu memang tengah mengejar rekomendasi Badan Terbarukan Negeri Kincir Angin itu. Pasalnya, sebagai anggota Uni Eropa (UE), Belanda ikut menekan pengu-

rangan emisi karbon sebesar 3 persen pada 2012 nanti. Penerbangan biokerosin ini akan terlaksana pada September mendatang. Sejatinya, KLM sudah mulai menggunakan bah a n

landa. Penerbangan 90 menit tersebut sebagian besar menggunakan bahan bakar penerbangan tradisional. Akan

bakar bio sejak 2009. Waktu itu, maskapai ini menguji coba penerbangan yang membawa 40 orang, termasuk menteri ekonomi Be-

tetapi, satu dari empat mesin menggunakan bahan bakar bio sebanyak 50 persen. Rencananya, bahan bakar dari minyak goreng bekas tersebut bakal dipakai melayani 200 pe-

nerbangan pada rute tersebut di atas. KLM mengambil pasokan bahan bakar dari minyak goreng bekas itu dari hotel, rumah makan, dan pabrik sebelum dikirim ke AS untuk disuling. Direktur pelaksana KLM Camiel Eurlings mengatakan pihaknya bermaksud melangkah lebih jauh. “Ini adalah suatu tantangan untuk dapat menggunakan energi terbarukan secara keseluruhan. Kami perlu melangkah maju bersama-sama untuk mendapatkan akses bahan bakar terbarukan selamanya,” katanya. (kompas.com)

KPK akan Jemput Paksa Nazar ■ Tapi Belum Tahu Tempat Sembunyi JAKARTA, SRIPO — Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyatakan akan menjemput paksa mantan Bendahara Umum DPP Partai Demorkat Muhammad Nazaruddin, setelah mangkir dua kali dari panggilan pemeriksaan terkait kasus suap pembangunan Wisma Atlet di Jakabaring Palembang. Namun hingga hampir dua minggu berselang, KPK belum juga berhasil mewujudkan niatnya. KPK malah tak tahu ke mana harus menjemput Nazaruddin. Nazarauddin bersama sang istri, Neneng Sri Wahyuni dan anak-anak disebut bersembunyi di Singapura, namun penyidik KPK tak tahu nama atau lokasi apartemen tempat Nazaruddin berdiam sejak 23 Mei lalu. “Mengenai ke mana, kita sedang menelusuri. Di Si-

Pesawat AU Malaysia Terbelah Tiga ewas obatik Udara ■ Pilot Kol Zakaria TTewas ■ Jatuh Saat Akr Akrobatik SRIPO/STS

Mengenai ke mana, kita sedang menelusuri. Di Singapura kan banyak apartemen BUSYRO MUQODDAS Ketua KPK ngapura kan banyak apartemen,” ujar Ketua KPK Busyro Muqoddas di Gedung KPK, Jakarta, Kamis ke halaman 7

SBY Kirim Protes ke Raja Arab ■ Bereaksi Setelah 5 Hari Eksekusi JAKARTA, SRIPO — Ruyati tewas dipancung algojo Arab Saudi Sabtu (18/6) lalu, namun Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) baru menyampaikan bela sungkawa dan pernyataan resmi lima hari kemudian. Dengan mimik sedih SBY menyatakan penghentian sementara (moratorium) pengirim tenaga kerja Indonesia (TKI) ke Arab Saudi dan pembentukan satgas untuk mengurus para TKI terpidana mati. “Saya memutuskan moratorium pengiriman TKI

ke Arab Saudi, efektif 1 Agustus 2011. Tetapi mulai hari ini langkah-langkah ke arah itu, pengawasan, pengetatan berbagai upaya telah dilakukan. Kami juga menyeru sekaligus mengawasi lembaga pengirim TKI,” kata SBY di Kantor Presiden, Jakarta, Kamis (23/6). Dalam kesempatan itu SBY mengaku tengah mempersiapkan surat kepada

PADANG, SRIPO — Pesawat jenis Christen Eagle dengan pilot Kolonel Angkatan Udara Tentara Diraja Malaysia jatuh saat acara Minang Aero Sport Show 2011, Kamis (23/6) sekitar pukul 17.20 WIB. Hingga kini belum diketahui penyebab jatuhnya pesawat dengan pilot Kolonel Zakaria, anggota Angkatan Udara Tentara Diraja Kerajaan Malaysia. Kol Zakaria sendiri tewas dengan kondisi mengenaskan. Sementara pesawat yang dikemudikannya terbelah tiga setelah menabrak pohon rambutan.

Kapolresta Padang, Kombes Polisi HM Seno Putro yang dihubungi Tribunnews.com, enggan berkomentar soal penyebab jatuhnya pesawat. “Itu kan wilayahnya Lanud biar mereka yang beri keterangan,” ujar perwira polisi asal Jember, Jatim itu. Seno hanya menjelaskan bahwa korban bernama Zakaria tewas di RS M Jamil Padang setelah pesawat yang dipilotinya jatuh di pohon rambutan. Minang Aero Sport Show yang berlangsung 22-26 Juni 2011 adalah ajang bagi pecinta dunia

kedirgantaraan di Indonesia. Kota Padang tahun ini menjadi tuan rumah untuk pertama kalinya. Even ini diikuti sekitar 150 peserta olahraga kedirgantaraan dari seluruh nusantara. Bahkan turut hadir perwakilan dari negara tetangga termasuk Malaysia, Singapura, Thailand dan Australia. Walikota Padang Fauzi

Bahar mengatakan insiden yang menewaskan satu korban jiwa itu tak membuat acara Minang Aero Sport Show 2011 dihentikan. “Tetap dilanjutkan, meski memang ada kesedihan di situ,” katanya. Tak Terkendali Pesawat jenis Christen Eagle dengan pilot Kolonel Angkatan Udara Tentara Diraja Malaysia menghujam ke bumi setelah hilang kendali dalam

ajang Minang Aero Sport Show 2011. Pesawat tersebut kemudian menghantam pohon rambutan di sekitar rumah salah seorang pensiunan TNI AU di Jalan Angkasa Puri No 1 Kota Padang. “Saat ditemukan kondisi pesawat hancur terbelah ke halaman 7

ANTARA/ARIF PRIBADI

PESAWAT JATUH — Sejumlah anggota TNI Angkatan Udara (AU) Padang mengevakuasi bangkai pesawat jenis Christen Eagle N21 H yang jatuh saat melakukan atraksi akrobatik dalam rangkaian "Minang Aerosport Show 2011" di daerah Kompleks Perumahan Angkasa Tunggul Hitam, Padang, Sumbar, Kamis (23/6).

ke halaman 7

Lahat Stop TKI ke Arab LAHAT, SRIPO — Pemerintah Kabupaten Lahat mendukung penuh langkah yang diambil kementrian Tenaga Kerja dan Transmigrasi Indonesia, yang memutuskan menghentikan sementara pengiriman tenaga ker ke halaman 7

DOK.SRIPO

Saipudin Aswari

Polri dan Masyarakat Tangani Radikalisme PALEMBANG, SRIPO — Kepolisian Republik Indonesia khususnya Polda Sumsel mengajak masyarakat untuk bersama-sama dalam menangani radikalisme dan terorisme, dengan memperhatikan perkembangan kejahatan teroris yang dimungkinkan ke depan akan semakin rumit. Hal tersebut tertuang dalam seminar dan lokakarya yang di gelar Polda Sumsel di Ball Room Hotel Novotel, Kamis (23/6) dengan judul membangun kerjasama Polri dan masyarakat guna meningkatkan penanggulangan terorisme dalam rangka mewujudkan keamanan dalam negeri bertema Kemitraan Polri dan masyarakat dalam menangani radikalisme yang dibuka langsung Kapolda Sumsel Irjen Pol Hasyim Irianto. Kapolda Sumsel Irjen Pol Hasyim Irianto ketika ditemui setelah pembu-

kaan acara seminar dan lokakarya menuturkan, seminar ini dilakukan berkaitan dengan kasus-kasus teror yang belakangan ini sering terjadi di berbagai wilayah Indonesia termasuk Sumsel terutama di Lubuklinggau. Dengan diadakannya seminar ini, satu persepsi tentang teror dan masalah radikalisme diketahui karena hal ini sepenuhnya tidak bisa dilaksanakan Polri tetapi diperlukan kebersamaan serta sinergilitas masyarakat dan komponen-komponen bangsa. “Saya menghimbau dengan adanya kejadian ini, diharapkan kepada masyarakat bisa senantiasa waspada dengan meningkatkan antisipasi dan antisipatif. Adanya kehati-hatian bila ada barang dan paket kiriman yang mencurigakan agar yang dilaporkan ke ke halaman 7

Buya Menjawab BUYA Drs H Syarifuddin Yakub MHi siap menjawab pertanyaan soal ibadah agama Islam. Kirim pertanyaan ke Sripo Jl Jend Basuki Rahmat No 1608 B-D Palembang faks 312888, SMS ke 0811710188, E-mail: sriwijayapost@yahoo.com atau facebook: sriwijayapost

arisan ta W Pembagian Har Warisan Harta Assalamu’alaikum wr.wb Buya Yth. Saya mau bertanya, jika suami meninggal dunia, ada anak perempuan tunggal dan istri satu, sedangkan bapak dan ibu suami tersebut masih hidup, apakah orangtua suami tersebut mendapat bagian harta warisan?. Terima kasih atas jawaban Buya. A Thalib, Bukit Lama Palembang SRIPO/SYAHRUL

TOKOH AGAMA — Kapolda Sumsel Irjen Pol Hasyim Irianto (kiri) berjabat tangan dengan tokoh agama seusai membuka Seminar dan Lokakarya Kemitraan Polri dan Masyarakat dalam menangani radikalisme, di Ballroom Hotel Novotel Palembang, Kamis (23/6).

Wa’alaikum Salam wr.wb Ananda A Thalib, Bukit Lama Palembang Jika suami meninggal dunia, mempunyai satu anak pe ke halaman 7


2

SRIWIJAYA POST Jumat, 24 Juni 2011

SALAM SRIWIJAYA

Menuju Provinsi Sriwijaya HARIAN ini dua hari Rabu dan Kamis (22-23/6) berturut-turut menurunkan berita adanya wacana pernggantian nama Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) menjadi Provinsi Sriwijaya. Nama Provinsi Sriwijaya mencuat saat berlangsungnya seminar nasional tentang sejarah Kerajaan Sriwjaya yang digelar Yayasan Pendidikan Pusri bersama Sriwijaya Post-Sriwijaya TV, di Gedung Serba Guna Komplek PT Pusri Palembang Jl Mayor Zen Palembang, Selasa (21/6) Seminar yang diisi dengan penandatanganan sertifikat pencanangan Sriwijaya Bangkit, oleh Gubernur Sumsel yang diwakili kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Sumsel Jhonson bersama seluruh perwakilan elemen yang yang menggunakan nama Sriwijaya yang ada di Sumatera Selatan. Mencuatnya usulan penggantian nama Provinsi Sumsel jadi Provinsi Sriwijaya disemangati oleh pemberian nama Provinvi Papua dan Banten yang punya nilai sejarah dari daerah itu sendiri. Dan agar kebesaran nama Sriwijaya tetap bisa eksis dan tidak diabaikan oleh generasi mendatang, dipandang wajar kalau nama Sriwijaya diabadikan jadi nama Provinsi pengganti nama Sumsel. Wacana yang diapungkan itupun ditanggapi oleh masyarakat dengan berbagai komentar, ada yang pro dan ada pula yang kontra dengan berbagai macam argumen. Respon positif pertama muncul dari Kepala Dinas Kebudayaan dan Periwisata Sumsel Jhanson yang hadir mewakili Gubernur Sumsel H Alex Noerdin. “Secara pribadi setuju dengan usulan perubahan nama Provinsi Sumatera Selatan menjadi Provinsi Sriwijaya. Sebab dengan nama besar Sriwijaya masa lampau itu yang kita aplikasikan dalam nama provinsi saya senang sekali. Karena menurut saya itu promosi yang hebat,” jelasnya ketika dimintai komentar. Tidak terkecuali tokoh masyarakat Sumsel yang juga ketua DPR RI Marzuki Alie ikut memberikan responnya dan menilai usulan itu sebagai sesuatu yang positif dan mekanismenya diserahkan sepenuhnya pada masyarakat. Kita melihat, yang namanya sebuah usulan yang sedikit agak radikal, tentu saja akan menimbulkan respon yang cukup bermacam. Dan penilaian itu akan sangat dipengaruhi dari sudut mana kita memandanngnya. Kalau ada komentar yang mempertanyakan apakah penamaan Provinsi Sriwijaya justru mengecilkan nama besar Sriwijaya, juga sangat tergantung dari sudut mana mengkajinya. Sebagai sebuah usulan, tentunya disosialisasikan, dikaji lebih mendalam dengan melibatkan seluruh komponen masyarakat sehingga membuahkan sebuah hasil positif dengan tetap berpegang teguh pada azas persatuan dan keseatuan. Dengan hasil sosialisasi dan kajian dengan melibatkan berbagai disiplin keilmuan, hendaknya kita tidak akan pernah lagi mendengar bahwa genenerasi muda ke depan tidak hanya mengenal pengguna simbol Sriwijaya seperti Kodam II Sriwijaya, Pupuk Sriwijaya, Universitas Sriwijaya, Sriwijaya Post, Sriwijaya TV dan Sriwijaya FC yang sempat mereka idolakan. Sementara substansi kesejarahan kerajaan Sriwijaya itu sendiri sirna ditelan waktu. Tentunya mewujudkan penamaan Provinsi Sriwijaya selain harus melalu proses ketatanegaraan, yang lebih penting lagi membekali generasi denga materi kesejarahan Sriwijaya itu sendiri.

POJOK Polri: Belum ada indikasi jaringan teroris terlibat bom Lubuklinggau Kalau tidak ada.. ini tetap kriminal KPK belum temukan alamat Nazaruddin di Singapura Satu hal.. Nazaruddin itu pejabat negara! Ribuan hektare sawah warga Belida Muaraenim terancam kering Jangan sampai air matanya pun kering!

Rawan Kecelakaan YTH Bapak Wako Palembang. Kami sebagai warga jalan Kol H Barlian Km 9 depan putaran gudang bulog beras, kalau malam lampu jalan mati rawan

kecelakaan. Di putaran tsb dan mohon dibuatkan rambu putaran karena hampir tiap hari kecelakaan. Terima kasih 082184260707

Dicek ke Lapangan JAWAB TERIMA kasih atas informasi yang telah disampaikan. Kita akan mengecek ke lapangan dan apabila benar akan segera diperbaiki pada lampu jalan yang dimaksud.(mg14)

DOK SRIPO

Ir H Taufik Sya’roni MM Kepala Dinas Penerangan jalan, Pertamanan dan Pemakaman Kota Palembang.

Pasar 10 Ulu Semrawut dan Macet KEPADA Yth Sripo, saya ingin menyampaikan keluhan bahwa daerah kawasan Pasar 10 Ulu antara jam 08.00-12.00 wib sangat

macet dan semrawut. Tolong perhatian aparat yang berwenang, terima kasih. 081373829540

SRIPO/ZAINI

MENUNGGU PENUMPANG — Sejumlah pengemudi ojek menunggu penumpang di Km 8, Jalan Kolonel H Barlian Palembang, Kamis (23/6). Mereka lebih leluasa memarkirkan motornya di tepi jalan setelah badan jalan diperlebar.

Padam Selama 4 Hari KEPADA Yth Bapak Ka Dinas Penerangan Jalan kota Palembang. Mohon untuk dapat diperbaiki

Akan Ditindaklanjuti

Pathi Riduan Kabid Operasional, Pengendalian dan Pengawasan Dishub Kota Palembang

annya, terima kasih. 081367579635

Segera Dicek dan Perbaiki

JAWAB TERIMA kasih atas informasi Saudara. Adalah tugas kami senantiasa menertibkan sarana prasarana yang berkaitan dengan kelancaran lalulintas. Kami akan cek informasi ini dan akan menindaklanjutinya. (saf)

lampu jalan Sukatani 1, 2 dan jalan Sudarman GS yang mati sekitar 4 hari yang lalu. Mohon perhati-

JAWAB TERIMA kasih atas informasi yang disampaikan. Kita akan mengecek ke lapangan dan apabila benar akan segera diperbaiki pada lampu jalan yang dimaksud.(mg14)

DOK SRIPO

Ir H Taufik Sya’roni MM Kepala Dinas Penerangan jalan, Pertamanan dan Pemakaman Kota Palembang.

S A L AT JUMAT 24 JUNI 2011 22 RAJAB 1432 H ZUHUR : ASHAR :

12.05 WIB MAGHRIB 15.29 WIB ISYA` SABTU 25 JUNI 2011 23 RAJAB 1432 H SUBUH : 04. 43 WIB

: 18.04 WIB : 19.18 WIB

DIREKTUR UTAMA: Herman Darmo. DIREKTUR: Ir H M Soleh Thamrin, Soetardjo, Gunawan Wibisono. PEMIMPIN UMUM: Ir H M Soleh Thamrin. WAKIL PEMIMPIN UMUM: Gunawan Wibisono. PEMIMPIN REDAKSI/PENANGGUNGJAWAB: Hadi Prayogo, REDAKTUR PELAKSANA: L Weny Ramdiastuti. MANAJER PRODUKSI: Theresia Juita. REDAKTUR EKSEKUTIF: Sutrisman Dinah. KOORDINATOR LIPUTAN: Wiedarto. SEKRETARIS REDAKSI: H. Salman Rasyidin. STAF REDAKSI: Aminudin, Subardi, Azwir, Hanafijal, Rustam Imron, Ray Happyeni, Sudarwan, Zainal Piliang, K Arpan, Harina Asiana, Syahrul Hidayat, Leni Juita, Muhammad Husin, Abdul Hafiz, Tarso, Lisma Noviani, Sugeng Haryadi, Ardani Zuhri, Zaini,Ahmad Naafi, Vanda Rosetiati, Saftarina, Aang Hamdani, Hendra Kusuma, Ahmad Farozi, Herman Danawi, Saifudin Zuhri. (Ilustrator: Syafnil Chaniago, Antoni Agustino) PERWAKILAN JAKARTA: Febby Mahendra Putra (Kepala Biro), Domuara Ambarita (Wakabiro), Budi Prasetyo, Antonius Bramantoro, Jonson Simanjuntak, Murjani, Choirul Arifin, Hendra Gunawan, Ismanto, Rachmat Hidayat, Sugiyarto, Yuli Sulistiyawan, Zulfikar W Eda PEMIMPIN PERUSAHAAN: Bambang Hartono MANAJER IKLAN: MF Ririn Kusumawardani MANAJER SIRKULASI : Zulkarnain Tarmizi ALAMAT REDAKSI/IKLAN/SIRKULASI: Jl Jenderal Basuki Rahmat No 1608 BD, Telp (0711) 310088 (6 saluran), Fax (0711) 312888. PERWAKILAN JAKARTA: Jalan Palmerah Selatan 12 Jakarta 10270, Telp. (021) 5483863, 5495359, 5494999, 5301991, Fax (021) 5495360 IKLAN: Gedung Persda Lt 1 Jl Palmerah Selatan No. 1-4 Jakarta 10270 Telp (021) 548 3008, 548 0888, 549 0666 Ext 7635 s/d 7638 Fax (021) 5369 6583 E-mail: sriwijayapost@yahoo.com HARGA LANGGANAN: Rp 50.000 sebulan (pembayaran di muka), luar kota plus ongkos kirim. Terbit tujuh kali seminggu. Pembayaran iklan langsung ke Bank: Bank Central Asia Palembang Rek No. 021-309665-3, Bank Permata, Palembang, Rek. No. 0400027048, BNI 46, Rek. No. 0051447426, atau langsung ke Kantor Pusat Jl Jenderal Basuki Rahmat No 1608 B-D Palembang, Telp Iklan (0711)-311888, Fax Iklan (0711) 310391. PERCETAKAN: NV Rambang (Isi di luar tanggung jawab percetakan)

HARIAN UMUM

SRIWIJAYA POST

Penerbit: PT Sriwijaya Perdana SIUPP: No 233/SK/Menpen/ SIUPP/A.7/1987 tanggal 22 Juni 1987 Jo.196/Ditjen

WARTAWAN SRIWIJAYA POST SELALU DIBEKALITANDA PENGENAL DANTIDAK DIBENARKAN MENERIMA/MEMINTA APA PUN DARI NARA SUMBER


SRIWIJAYA POST Jumat, 24 Juni 2011

JM Plaju Segera Diresmikan ■ 7 Juli Grand Opening PALEMBANG,SRIPO -- Manajemen JM Grup memastikan pembangunan JM Plaju saat ini sudah masuk tahap finishing. Pihaknya secara resmi akan membuka operasional penjualan, 7 Juli mendatang. Assistent General Manager Affair, Hendra kepada Sripo mengungkapkan saat ini pembangunan sudah jadi hampir 90 persen. Pihaknya tinggal finishing saja, seperti pengecatan ruangan, peletakan properti serta persiapan halaman untuk lokasi parkir. “Konsep yang kita usung sama dengan cabang lain, pembedanya pada sistem parkir saja, lebih luas dan gratis sama seperti cabang JM Sukarami,” kata dia, Rabu (22/6). Dikatakan untuk lantai satu difokuskan untuk departemen store, lantai dua

KONSEP yang kita usung sama dengan cabang lain, pembedanya pada sistem parkir saja, lebih luas dan gratis sama seperti cabang JM Sukarami.

ngundian program super beasiswa 50 juta, Selasa (19/ 7) mendatang. Program ini, kata dia, diselenggarakan sejak 10 Juni hingga 17 Juli, mendatang. Pihaknya menyiapkan beasiswa Rp 50 juta untuk 50 pemenang. Syarat mengi-

kutinya mudah. Konsumen hanya belanja Rp 200 ribu di departemen Store semua cabang JM Grup. Tiap struk Rp 200 ribu diberikan satu kupon yang wajib diisi. Harga ini, k a t a Hendra,

berlaku kelipatannya untuk hari dan struk yang sama. “Kita lihat antusiasmenya sangat tinggi, kebetulan promo ini bertepatan dengan promo Back To School,” kata dia. (sta)

HENDRA Assistent General Manager Affair

dialokasikan produk supermarket dan lantai tiga dipusatkan untuk office atau kantor. “Konsepnya sama seperti cabang lainnya,” kata dia. Jika semuanya sudah selesai, lanjut Hendra, maka cabang plaju ini akan dipakai untuk tempat pe-

SRIPO/SYAHRUL

PASANG NAMA — Tiga pekerja memasang nama JM Plaju Supermarket & Department Store di Jl DI Panjaitan, Kamis (23/6). Diperkirakan, 7 Juli 2011, JM Plaju akan resmi beroperasi.

3

Open House The Hill Citra Grand City PALEMBANG,SRIPO — Setelah sukses memasarkan cluster Somerset East, kini pembangunan cluster di Citra Grand City berlanjut dengan cluster the Hills di kawasan Somerset West. Start dimulai dengan pembukaan rumah contoh (show unit). Sales Manager Citra Grand City, Aruna kepada Sripo di ruang kerjanya, Kamis (23/6) menjelaskan pembangunan rumah contoh untuk memberikan gambaran detail tentang konsep rumah, spesifikasi ruang, termasuk kelebihan apa yang bisa dinikmati konsumen. “Jadi konsumen bisa melihat langsung gambaran detil tentang spesifikasi maupun hal-hal unik yang ditawarkan Citra Grand City di tipe the hills,” kata dia. Type the Hills, kata dia, lebih menekankan pada konsep mezzanine dan split level. Ini adalah desain baru yang mampu menghasilan banyak ruang dengan mengkombinasikan beberapa ruang peralihan. Dari depan, bangunan terdiri dari dua lantai, namun begitu masuk, pembagian ruang dibuat tiga lantai, satu lantai dasar dan lantai tiga sebagai ruang peralihan dan lantai dua adalah ruangan inti tempat keluar masuk, atau pintu utama. Open house tipe the Hill dibuka sejak 19 Juni, lalu dan selanjutnya akan dibuka setiap hari, mulai pukul 08.00 hingga 20.00. Jadi tidak terbatas siang hari saja, dengan begitu, lanjut dia, warga Palembang bisa merasakan langsung suasana perbukitan pagi, siang atau malam hari. “Dengan datang ke open house, konsumen bisa melihat langsung gambaran konsep Mezzanine dan Split Level,” cetus Aruna kembali. Harga yang ditawarkan bervariasi, tergantung tipe. Untuk the hill satu dari Rp 400 juta dan mulai Rp 600 juta.(sta)


4

SRIWIJAYA POST Jumat, 24 Juni 2011

Tak Ada yang Bisa Kalahkan Penjualan Produk Telkomsel

S

ELAIN pelayan yang baik dan senyuman, tempat juga bisa menentukan laris tidaknya penjualan. Salah satunya Duspa Cell, Counter pengisian pulsa dan menjual beragam aksesoris handphone yang terletak di Jalan Amphibi No D 9 Sekip Palembang ini boleh dibilang sangat strategis untuk menjual berbagai keperluan handphone karena letakknya tepat dipinggir jalan yang banyak dilalui orang. Mulai dari pulsa elektrik, voucher, kartu perdana, dan aksesoris handphone. Menurut Todi karyawan Duspa Cell sejak pertama kali dirinya bekerja, pengisian pulsa dan beragam aksesoris handphone yang ada di konter tempatnya bekerja, tidak dapat terlepas untuk menjual produk-produk Telkomsel terutama kartu perdana dan pengisian pulsa baik secara elekrik maupun voucher. “Menjual produk-produk Telkomsel itu sangat menguntungkan, mulai dari menjual perdana simPATI

dan AS hingga pulsa elektrik dan voucher. Mengapa saya bilang menguntungkan, kita lihat dari kualitas sinyal yang baik. Bila kualitas sinyal baik, pasti transaksi yang dilakukan juga cepat dan tidak terhambat, mana murah. Yang pasti kalau jual pulsa TELKOMSEL, tak ada yang bisa mengalahkan penjualan produk Telkomsel,” tutur Todi ketika ditemui Sripo di counter Duspa Cell. Untuk pulsa yang dijual di konternya beragam, ada voucher dan ada juga pulsa elekrik. Kebanyakan warga dan orang yang sering membeli pulsa di counter miliknya adalah pulsa dengan pengisian secara elektrik. Nominal yang ditawarkan beragam, dari Rp 5000 hingga Rp 100 ribu. Untuk Rp 5000 dijual dengan harga Rp 6000, Rp 10 ribu dijual Rp 11. 000, Rp 20 ribu dijual Rp 21 ribu, Rp 25 dijual Rp 26 ribu, Rp 50 ribu dijual Rp 51 ribu dan Rp 100 ribu dijual Rp 100 ribu. “Kalau beli pulsa di sini beragam dan yang pasti dari orang yang kebenaran lewat maupun warga sekitar sini. Biasanya mulai dari pembelian pulsa Rp 10 ribu hingga

Rp 50 ribuan. Karena kita menggunakan M-Kios transaksi jadi lancar,” tambahnya yang sibuk melayani pe-ngisian pulsa. Dirinya juga menambahkan, pulsa yang dijualnya dalam satu bulan beragam dan bervariasi, konter dan menjual pulsa kebanyakan masyarakat yang membeli pulsa di konternya adalah produk-produk TELKOMSEL. Untuk penjualan voucher simPATI dan As, konter Duspa Cell mampu menjual 100 transaksi perhari. Sedangkan untuk perdana simPATI , As, dan Flash konternya mampu menjual 20 pcs perhari. Harga yang ditawarkan juga beragam, dari harga perdana yang Rp 2.500. “Penjualan itu jauh berbeda dengan produk-produk operator yang lain. Dari keuntungannya juga bisa dihitung sendiri, berapa kita bisa untung kalau menjual produk-produk Telkomsel. Saya banyak menyediakan kartu perdana simPATI dan As,” tambahnya. Kartu As Paling Murah Kartu AS Paling Murah Rp.0,- dari detik pertama hingga 30 detik, dan GRATIS SMS seharian serta

gratis facebook & Chatting. Cara menikmati gratis Facebook & Chatting selama satu minggu adalah cukup menekan *363*363#lalu OK, pelanggan akan mendapatkan notifikasi GRATIS Facebook dan Cahtting selama 7 hari. Pada hari ke 7 pulsa pelanggan akan dipotong Rp. 5000 sebagai biaya proses perpanjangan otomatis untuk berlanggan 7 hari berikutnya (SMS notifikasi akan diberikan setelah proses registrasi berhasil), atau dapat juga melalui SMS dengan mengetik SC<spasi> Minggu kirim ke 3636, dan ikuti petunjuk selanjutnya. Untuk akses Facebook menggunakan m.facebook.com. Menurut Manager Branch Telkomsel Palembang, Riki A Setiawan menuturkan, Kami memahami kebutuhan masyarakat Palembang akan layanan komunikasi yang semakin murah namun tetap berkualitas. Untuk itulah Telkomsel memberikan tarif nelpon Rp.0,- mulai detik pertama hingga 30 detik, setelah itu pelanggan tetap dapat menikmati tarif PALING MURAH lainnya yang dapat dimanfaatkan pelanggan kartu AS untuk berkomunikasi

SRIPO/ARDIANSYAH

LAYANI PEMBELI — Karyawan Duspa Cell melayani pembeli ketika mengisi pulsa di Duspa Cell.

lebih leluasa dari sebelumnya, kami berharap semakin banyak masyarakat dapat

merasakan hematnya nelpon dengan nyaman mulai dari detik pertama sepanjang

hari ke seluruh pelanggan Telkomsel se-Indonesia.(mg14)

BPR Sumsel Bagikan Dividen Rp 1,1 M ■ Keputusan Rapat Umum Pemegang Saham PALEMBANG,SRIPO — Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) BPR Sumsel memutuskan untuk membagikan dividen kepada dua pemegang saham, yakni Pemerintah Provinsi Sumsel dan PDPDE (Perusahaan Daerah Pertambangan dan Energi) sebesar Rp 1,1 miliar. Masing-masing pemegang saham mendapat porsi berbeda, tergantung sumbangan modal awal. Hasil rapat menetapkan Pemda Sumsel mendapat Rp 900 juta dan sebanyak Rp 200 juta untuk PDPDE. “Nilainya berbeda berdasarkan hasil rapat pembagian dividen ini sudah disetujui,” kata Pimpinan BPR Sumsel, Nazirwan Delamat usai RUPS di hotel Horison, Kamis (23/6). RUPS dihadiri semua pemegang saham, diantaranya Gubernur Sumsel Alex Noerdin. Dalam rapat selama dua jam, Alex mengaku kagum dengan capaian yang dibukukan BPR Sumsel. Meski berstatus BPR namun dari sisi aset dan capaian laba termasuk tinggi. “Hebat, kinerja BPR Sumsel ini, meski katanya BPR itu bank kecil dan tersudut namun mereka

BTPN Berdayakan Mitra Usaha

■ Latih Dengan C2G

SRIPO/ZAINI

RUPS BPR SUMSEL — Gubernur Sumsel H Alex Noerdin (kedua dari kiri) bersama Kadinas Koparasi dan KUK Prov Sumsel Abdul Sobur (ketiga dari kiri) Pimpinan BPR Sumsel Nazirwan Delamat (kedua dari kanan) serta jajaran Direksi BPR Sumsel, melakukan rapat umum pemegang saham BPR Sumsel di Hotel Horison, Kamis (23/6).

bisa mengaburkan image tersebut, dengan tingginya dividen yang diberikan,” sebut Alex. Saat ini, lanjut Alex, Sumsel memiliki dua bank pemerintah yang selalu siap melayani masyarakat, yakni bank konvensional seperti Bank SumselBabel dan BPR Sumsel untuk klasifikasi kredit usaha kecil,” kata Alex. Soal tambahan modal yang diajukan direksi, Alex mengaku

belum menyanggupinya tahun ini. Karena saat ini konsentrasi Pemda masih terpusat untuk proyek SEA Games dulu. “Mereka minta tambahan modal lagi Rp 50 miliar lagi seperti tahun sebelumnya, tapi masih kita kaji lagi karena kita masih fokus buat SEA Games dulu,” beber Alex. Hasil ini, Nazirwan mengaku cukup puas. Pemda kata dia siap memberikan tambahan modal itu tahun

2012, nanti. “Masih ditunda dulu karena bagaimana SEA Games adalah acara kebanggaan wong Sumsel juga jadi harus kita dukung penuh,” kata dia. Saat ini untuk kinerja, BPR Sumsel masuk kategori bank sehat dengan capaian aset naik dua kali lipat, yani Rp 168 miliar dari tahun lalu sebesar Rp 76 miliar. Begitupun posisi Dana Pihak Ketiga (DPK) yang tembus Rp 73 miliar.(sta)

Kesadaran Standarisasi Lemah

■ Menyongsong Pasar Bebas PALEMBANG,SRIPO — Meski sudah masuk era pasar bebas atau Asean Free Trade Area (AFTA) sejak beberapa bulan lalu, namun hingga saat ini kesadaran pelaku usaha untuk standarisasi produk mereka masih kurang. Hal ini diungkapkan Kepala Seksi Standarisasi Balai Riset dan Standarisasi Industri Sumsel, Hazairin kepada Sripo di ruang kerjanya, Rabu (22/6). Dikatakan kendala biaya dan minimnya pengetahuan menjadi pemicu utama. Pelaku usaha masih banyak yang belum paham tentang fungsi sertifikat standarisasi. Ada juga faktor lain seperti sektor usaha di Sumsel banyak

dikuasai home industri atau pelaku usaha kecil. Sektor ini cenderung mengalami hambatan dana untuk melakukan uji standarisasi produknya. Mereka, kata Hazairin, lebih banyak memilih menambah modal usaha dulu jika ada dana lebih ketimbang harus melakukan uji standarisasi produk. Padahal pendapat ini salah, sesuai peraturan setiap usaha pun yang menghasilkan produk dalam bentuk apapun wajib melakukan uji standarisasi untuk memperoleh sertifikat SNI. “Sertifikat yang kita keluarkan sebagai bukti bahwa produk yang dihasilkan suatu badan usaha atau pelaku industri sudah melewati uji jaminan mutu dan jaminan standar produk,

sehingga produk itu sangat aman jika dikonsumsi langsung,” jelas dia. Selain itu, produk yang sudah di SNI berarti sudah lulus uji kelaikan produk dengan jaminan mutu yang sesuai. Menurut dia, khusus di balai standarisasi Riset Sumsel, hanya menyediakan tiga produk untuk uji standarisasi, yakni produk pupuk, garam atau yodium serta produk air minum kemasan. “Tiga produk ini yang wajib menjalani uji standarisasi, selebihnya bisa distandarisasi sukarela,” kata dia. Artinya produk tersebut tidak wajib uji standar. “Selain tiga produk itu sifatnya tidak wajib, mungkin ada lembaga lain yang mengaturnya,” katanya. Dia menyebut untuk produk pokok, seperti Pupuk hanya dikelola oleh PT Pusri. Pupuk sudah dilaku-

kan uji standarisasi, begitupun ratarata garam beryodium sudah melalui uji kelaikan produk. “Hanya ada beberapa merek minuman kemasan saja yang belum di daftarkan, tapi saya tidak ingat berapa jumlahnya,” kata dia yang enggan menyebut data tentang jumlah sertifikat standarisasi yang sudah dikeluarkan pihaknya. Lalu bagaimana untuk produk yang sudah di-SNI. Dikatakan perkembangannya tetap akan dipantau. Sertifikat SNI berlaku selama empat tahun, setiap tahunnya, kata dia, wajib dilakukan uji kelaikan atau pemeriksaan ulang. “Jika konsumen tidak melakukan pemeriksaan ulang atau heregistrasi produk pertahun maka serifikat bisa dianggap hangus meski sertifikat tersebut berlaku empat tahun,” katanya. (sta)

PALEMBANG,SRIPO — PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional (BTPN) mempunyai cara sendiri untuk memberdayakan para Mitra Usaha Rakyat (MUR) dengan konsep Capital To Grow dan Capasity To Grow (C2G). Koordinator Regional Business Leader Sumsel, Erwanto Yusuf menjelaskan konsep ini pertama kali dikembangkan bank BTPN untuk memberdayakan pertumbuhan usaha mikro. Di dalamnya memuat tiga pilar, yakni sebagai pusat informasi yang menyediakan segala bentuk informasi usaha. Kedua, yakni pelatihan peningkatan kemampuan dengan menyelenggarakan kelas pelatihan dan pilar ketiga, penawaran peluang usaha. “Konsep C2G ini diterapkan di bank BTPN sejak awal 2010, lalu. Kita ingin menekankan bahwa keberadaan perbankan tak hanya menyalurkan dana saja (capital) namun bagaimana cara memberdayakan agar usaha bisa terus tumbuh (capasity), keduanya ini kita kembangkan berbarengan agar win-win solution antara peminjam dana dan bank samasama diuntungkan,” rinci Erwanto di sela-sela pelatihan UMKM di kantor BTPN I 10 Ulu, Kamis (23/6). Dikatakan pelaksanaan pelatihan ini masuk bagian C2G, semuanya dilakukan gratis. Modul pelatihan pun bervariasi. Seperti saat ini saja, diberikan moduk “Kak Laris”. Modul ini lebih kepada pemberian kiat usaha agar pembeli itu loyal terhadap produk kita.

SRIPO/SYAHRUL

PELATIHAN — Regionnal Business Leader Sumbagsel BTPN, Erwanto Yusuf (kiri) memberikan penjelasan kepada dua nasabah mikro saat pelatihan pengembangan usaha dengan modul Kak Laris di KCP BTPN Mitra Usaha Rakyat, 10 Ulu, Kamis (23/6).

“Kita berikan bagaimana cara pemasaran yangh baik, yang disesuaikan dengan kebutuhan konsumen, plus tips jitu meraih sukses bisnis,” sebut dia. Selain itu, manajemen juga memberikan modul Kak Citra yang lebih menekankan kiat membangun dan mengembangkan merek. Juga ada modul Bank Handal dan Mbak Puspa, yang masing-masing memberikan pedoman bagaimana mengelola keuangan dan menata lay out dagangan supaya menarik. “Disini kita berikan lengkap, dari mulai kiat sukses, simulasi hingga contoh kasus,” katanya. Bank BTPN menargetkan seluruh nasabah UMK yang saat ini capai 250 ribu nasabah di tahun ini bisa mengikuti semua pelatihan. “Sepanjang 2010, BTPN telah menyelenggarakan lebih dari 6600 kelas pelatihan yang diikuti sekitar 104 ribu nasabah dari 32 provinsi,” katanya.

Sementara menyangkut kinerja, hingga saat ini outstanding saluran dana capai Rp 800 miliar. Jumlah ini melampaui target pusat, sebanyak Rp 600 miliar. “Kita tidak ada revisi target, karena yang kita kejar adalah hasil terbaik, bukan lagi bicara target,” katanya. Secara nasional, kata dia, hingga 31 Maret telah dibukukan pertumbuhan kredit 40 persen year to year (yoy), yang mencapai Rp 24,7 triliun. Pertumbuhan kredit diimbangi dengan pertumbuhan DPK sebesar 34 persen (yoy) capai Rp 27 triliun dengan capaian aset Rp 36,7 triliun. Pertumbuhan ini, kata dia, didukung penerapan asas kehati-hatian, tercermin dari rendahnya rasio NPL dengan gross 1 persen atau net 0,44 persen. “NPL ini terendah di industri perbankan se-indonesia,” katanya. (sta)


SRIWIJAYA POST Jumat, 24 Juni 2011

5

Produksi Daihatsu Kembali Normal JAKARTA, SRIPO — PT Astra Daihatsu Motor (ADM) yang memiliki perakitan mobil di Indonesia, sudah kembali normal. Juni 2011, jumlah produksi kembali meningkat jadi 31.000 unit per bulan, naik 14,8 persen dari bulan sebelumnya cuma 27.000 unit. “Produksi kami sempat menyentuh level terendah pada April, 22.500 unit. Syukur kini sudah normal kembali,” jelas Sudirman MR, Presiden Direktur ADM. Ditambahkan, pada

bulan keempat, pabrik ADM sempat meniadakan lembur. “Kini semua sudah kembali lagi, dua shift dan sudah mulai lembur lagi.” Sementara itu, Daihatsu Motor Co Ltd Jepang kemarin juga mengumumkan, produk kembali ke posisi normal pada bulan ini. Dijelaskan pula, produksi setelah Juli dan seterusnya akan disesuaikan dengan rencana awal dengan mempertimbangkan pasokan energi listrik di Jepang. Selain produksi mobil-

KOMPAS/Zulkifli BJ

Pabrik Daihatsu di Sunter, Jakarta Utara yang juga merakit Toyota Avanza,produksinya kembali normal Juni ini.

Suzuki Thunder ”Facelift” Bandrol Lama PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) 2-Wheel memperkenalkan model sport Suzuki Thunder “facelift”, tapi masih dengan harga lama (Rp 15,54 juta) di Pekan Raya Jakarta, Kemayoran, Kamis (23/6). Perubahan tampilan tampak pada tangki bensin lebih besar, lampu sion dan rem belakang, knalpot, velg serta kaca spion. Mesin pun kini dilengkapi dengan engine balancer dan rocker arm berpegas yang diklaim

membuat tarikan Thunder jadi lebih enteng, walau masih mengusung mesin lawas. Suzuki baru mulai mendistribusikan unit ke konsumen Agustus 2011. Suwandi Widiarto DGM Marketing 2W SIS mengatakan Thunder facelift diproduksi mulai Juli ini. “Target penjualan masih 2.000-an unit per bulan, sama dengan model lawas,” jelas Suwandi kepada Kompas.com di PRJ, Kemayoran, hari ini. (KC)

mobil Daihatstu, PTADM juga memproduksi model Avanza yang sebagian kecil dilakukan oleh Toyota,

mulai satu Juli akan dikembalikan ke ADM. “Toyota berkonsentrasi kepada Innova dan Fortuner,” te-

gas Sudirman. Sampai akhir tahun ini, ADM menargetkan produksi 330.000 unit, naik 10

persen dari tahun sebelumnya 303.000 unit. ADM saat ini memproduksi modelmodel (merek sendiri) Xe-

nia, Gran Max, Terrios, Luxio dan Avanza, Rush dan Lite Ace Town Ace (ekspor ke Jepang) untuk Toyota. (KC)


6

SRIWIJAYA POST Jumat, 24 Juni 2011

Johanes Sekeluarga Waswas Diamuk Sandi ■ Pulangkan Istri-Anak ke Larantuka JAKARTA, SRIPO — Sudah dua hari terakhir, Johanes Kerans (47), bukan Karens, tidak lagi masuk kerja. Sejak putri tertuanya, Christina Kerans (23) dijemput paksa mantan pacarnya bernama Sandi, dan delapan komplotannya dari kediaman Johanes di Bekasi, dini hari kemarin, Rabu (22/6), dia masih terus mencari-cari sang anak. “Saya tidak lagi tenang bekerja, selalu kepikiran Christina. Lebih baik saya izin bekerja daripada bekerja terus kepikiran, nanti tidak beres kerjaan

Percuma kalau kami tidak pulang, tidak ada yang menjamin keselamatan kami

JOHANES KERANS Korban Penembakan

saya,” ujarnya saat ditemui Tribun di kediamannya di Jalan Raya Kampung Sawah Gang Angsana RT 07 RW 02 Jatimurni, Pondok Gede, Bekasi, Jawa Barat, Kamis (23/6).

Padahal baru lima hari yang lalu ia diterima bekerja di sebuah pabrik bata di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan sebagai seorang petugas keamanan. Beruntung, ia diberi tole-

ransi dari manajemen pabrik tempatnya bekerja. Johanes mengaku akan tetap tidak masuk kerja hingga dua hari ke depan, sambil berharap Christina dapat diselamatkan dari cengkraman Sandi. “Kalau belum juga ketemu, saya akan berhenti kerja, saya akan fokus mencari putri saya,” tambahnya. Akibat kasus serupa, Johanes sebelumnya juga sempat kehilangan pekerjaan, yakni saat Christina menghilang selama dua minggu di tangan Sandi, April lalu. Saat itu, Johanes terpaksa melepaskan pekerjaannya sebagai petugas keamanan di sebuah

pabrik kapur di kawasan Kerawang, Jawa Barat. Sejak Christina menjalin kasih dengan Sandi, ia merasa sudah tidak tenang lagi. Apalagi Sandi sempat mengancam menganiayanya dan keluarga. Rabu tadi, keluarga besar Kerans telah berkumpul membicarakan permasalahan akibat ulah Sandi. Menurut Johanes, telah diputuskan ia dan keluarganya kembali ke kampung halaman di Larantuka, Nusa Tenggara Timur, akhir minggu ini. Mereka pulang kampung demi keselamatan bersama. “Percuma kalau kami tidak pulang, tidak ada yang menjamin keselamatan ka-

mi,” tambahnya. Rencananya, akhir minggu ini, sang istri Melani Hewen (43), bersama ketiga adik Christina akan pulang terlebih dahulu. Sedangkan Johanes fokus mencari Christina. Melani, saat ditemui pada kesempatan sama, mengaku khawatir dengan keputusan tersebut. Ia mengaku tidak memiliki rencana pasti apa yang akan ia lakukan di kampung halamannya. “Kami harus memulai segala sesuatunya dari awal, saya juga bingung mau bekerja apa nanti,” terangnnya. Johanes mengaku baru dua kali bertemu dengan

Sandi, pria yang menurutnya telah menculik Christina, putri tertuanya. Pertama kali, ia bertemu pada awal April lalu, selang seminggu setelah Christina berhasil lolos dari penculikan pertama oleh Sandi. Saat itu Sandi hendak mencari Christina di kediamannya. Pertemuan kedua terjadi Rabu dini hari tadi, saat Sandi dan delapan orang rekannya kembali menculik Christina. Bahkan saat itu, Sandi sempat menodong Johanes menggunakan senjata api rakitan dorlok, serta melepaskan dua yang serpihan peluru mengenai siku lengan kiri Johanes. (tribunnews/rek)

PKS Tolak Dilibatkan Cari Nunun

IST

Erwin Arnada

Bos Playboy Bebas ERWIN Arnada akan segera bebas dari tahanan setelah Mahkamah Agung mengabulkan Peninjauan Kembali (PK) Pemimpin Redaksi Majalah Playboy tersebut. Erwin direncanakan keluar dari Lembaga Pemasyarakatan (LP) Cipinang, Jumat (24/6). Ketua Kejaksaan Negeri Jakarta Seatan, Mashyudi mengatakan salinan putusan itu diterima pihaknya Kamis (23/6) pada pukul 16.15 WIB. Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan lalu berkoordinasi dengan pihak LP untuk melakukan eksekusi pembebasan Erwin. “Kami sudah koordinasi dengan LP. Besok akan dieksekusi pada jam kerja. Kalau bisa pagi ya pagi,” kata Mashyudi di Kejaksaan Ne-

geri Jakarta Selatan, Jakarta. Putusan yang diterima Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan ini bernomor 13 PK/ PID/2011 tertanggal 25 Mei 2011 lalu. Majelis hakim dalam sidang Permohonan Peninjauan Kembali (PK) dipimpin Harifin Tumpa. “Menerima permohonan PK dari pemohon. Membebaskan terdakwa dari dakwaan Jaksa Penuntut Umum,” imbuhnya. Sebelumnya, MA dalam putusan kasasinya No. 972 K/Pid/2008 tanggal 29 Juli 2009 memvoni Erwin dengan penjara selama dua tahun. Bos Playboy itu terbukti telah menyiarkan, mempertontonkan, atau menempelkan dengan terang-terangan suatu tulisan, gambar, atau benda yang telah dike-

tahui isinya melanggar kesopanan/kesusilaan. Pada sidang tingkat pertama di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan serta tahap banding di Pengadilan Tinggi DKI Jakarta, Erwin Arnada dinyatakan bebas dari dakwaan jaksa penuntut. Namun, Jaksa kemudian mengajukan kasasi yang dikabulkan oleh MA. Pengacara Erwin, Todung Mulya Lubis mengatakan dengan keluarnya keputusan ini maka Erwin yang masih mendekam di penjara bisa bebas dari hukuman yang ia jalani sekarang. “Iya bebas,” kata Todung saat ditanyakan apa konsekuensi dari keluarnya putusan PK yang dikabulkan oleh Mahkamah Agung itu. (tribunnews/fer)

JAKARTA, SRIPO — Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tidak mau dikait-kaitkan dengan Nunun Nurbaeti Daradjatun, tersangka kasus cek pelawat dalam pemilihan Deputi Senior Gubernur Bank Indonesia, tahun 2004. Walaupun KPK mendesak agar PKS proaktif mendorong Adang Daradjatun membujuk Nunun, istrinya, pulang, hal itu tidak dapat dicampuri PKS. “Begini. Ada satu areal kotor, lalu ada orang ditugaskan membersihkan. Yang bertugas KPK yang diberikan mandat. Mau menyelidiki, menangkap, memvonis itu tugas KPK. Ketika KPK tidak mampu jangan wilayah kotor ini dilebarin sehingga tetangga diajak membersihkan, saya melihat begitu,” ujar Wakil Sekjen PKS Mahfudz Siddiq

IST

Nunun Nurbaeti

ditemui di gedung DPR, Jakarta, Kamis (23/6). Menurut Mahfudz, dia tidak yakin KPK tidak tahu keberadaan Nunun Nurbaeti. Sebab alat penyadap

paling canggih berada di KPK dan polisi saja kalah. Karena itulah PKS meminta tidak melebarkan kasus tersebut kepada partai tempat bernaungnya

Adang Daradjatun. Adang yang mantan Wakil Kapolri mencalonkan diri jadi kandidat gubernur DKI Jakarta pada Pemilukada 2007 dengan kendaraan politik PKS. Setelah kalah dalam Pemilukada, ia mencoba keberuntungan dan maju sebagai Caleg pada Pemilu 2009 juga melalui PKS, dan saat ini duduk di Komisi III DPR RI. Mahfudz mengatakan, sikap tidak campur jangan lantas ditafsirkan tidak peduli. “Saya khawatir KPK melebarkan persoalan. Saya yakin KPK itu tahu, persoalannya mau atau tidak?” jelas Mahfudz. PKS sendiri lanjut Mahfudz, hanya sebatas memberikan arahan dan tidak mau mencampuri proses hukum. (tribunnews/roy/wil)

Nunun Sia-sia Buron Interpol ■ Fahmi Sindir KPK Agar Minum Pil Berani JAKARTA, SRIPO — Politisi senior Partai Golkar, Fahmi Idris mengimbau agar KPK meminum pil berani sehingga fit dan berani menangani kasus-kasus korupsi. Ini dikemukakan sebagai kritik karena melihat KPK tidak mampu menegakkan hukum, termasuk menangkap Nunun Nurbaeti. Fahmi, mantan Menteri Perindustrian, dan mantan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi dalam Kabinet Indonesia Bersatu menilai Komisi Pemberantas-

an Korupsi akhir-akhir ini dinilai oleh banyak kalangan ‘mandul’ dalam memberantas tindak pidana korupsi, khususnya terhadap ‘orang-orang besar’ di negeri ini. “Kita musti kasih KPK itu pil berani. Minum tiga kali sehari biar KPK agak fit dan berani dalam menangani kasus korupsi ini. Begitu juga untuk lembaga penegakan hukum yang lain,” ujarnya di Hotel Crowne Plaza, Jakarta, Rabu (22/6). Dalam kasus Nunun mi-

salnya, menurutnya Fahmi, KPK bukan tidak mampu menemukan dan menangkap Nunun. Yang menjadi persoalan KPK tidak serius dalam mengupayakan hal itu. “Langkah serius untuk KPK gak usah diajarinlah. Di KPK kan banyak polisi. Polisi tau bagaimana mencari orang. Masa harus diajarin. Kalau kata pepatah, masak mengajari itik berenang?” Sergahnya. Masih menurut Fahmi Idris, masuknya nama Nunun Nurbaeti dalam

daftar pencarian Interpol tidak akan membantu lebih banyak upaya menemukan keberadaan istri mantan Wakapolri Adang Darajatun ini. “Sedikit sekali. Praktis tidak ada artinya,” kata Fahmi. Sebelumnya, tersangka KPK untuk kasus cek pelawat Deputi Senior Gubernur BI, Nunun Nurbaeti dipastikan telah menjadi buronan internasional di 188 negara. Kepastian ini menyusul red notice KPK terhadap Nunun telah disampaikan kepada Interpol di Lyon, Perancis. (tribunnews/iwa)


SRIWIJAYA POST Jumat, 24 Juni 2011

12 Kabupaten/Kota Rebutkan Inoed Cup PALEMBANG, SRIPO — Sebanyak 12 kabupaten/kota provinsi Sumsel bersaing ketat di Kejurda Piala Amiruddin Inoed Cup 2011, yang digelar Taekwondo Indonesia Pengurus Provinsi Sumatera Selatan, Kamis (23/6). Pertandingan, diadakan di Auditorium Palembang Indah Mall, diikuti 13 Time dengan 135 peserta. Harry Kusuma, Ketua Penyelenggara mengatakan, kejurda selama tiga hari 23-25 Juni, pada pukul 10.00-20.00. Lebih lanjut menurut dia, pertandingan dilakukan dengan tiga ronde dan memakan waktu selam dua menit. Harry menjelaskan pertanding-

SBY Kirim Protes ke Raja Arab dari halaman 1 Raja Arab Saudi, Abdullah Aziz, berisi keprihatinan mendalam dan protes terhadap eksekusi hukuman pancung terhadap Ruyati, warga Bekasi, Jawa Barat. “Eksekusi terhadap Ruyati menabrak kelaziman dan tatakerama internasional, karena dilakukan tanpa pemberitahuan terlebih dulu,” kata SBY. Selain protes, dalam surat itu SBY akan menyatakan hubungan bilateral Indonesia-Arab Saudi sebenarnya dalam keadaan baik, terlepas dari adanya kasus-kasus yang menimpa TKI. SBY juga mengucapkan terima kasih atas diluluskannya permintaan pemerintah melalui Menteri Hukum dan HAM dalam membebaskan ratusan tenaga kerja tanpa syarat. SBY tak mempersoalkan berbagai kritik ditujukan kepada pemerintah terkait eksekusi terhadap Ruyati, karena merupakan sebuah kelaziman di sistem demokrasi. “Negara demokrasi juga memberi hak pada pemerintah untuk memberikan penjelasan tentang apa yang disoroti itu berdasarkan fakta dan logika mengenai apa saja yang telah, sedang, dan akan dilakukan,” katanya. Mengenai moratorium, SBY menyebutkan akan berlaku sampai pemerintah yakin ada kesepakatan yang menjamin perlindungan hak para TKI. “Saya menunggu tim ter-

Lahat Stop TKI ke Arab dari halaman 1 ja indonesia (TKI) Ke Arab Saudi. Karena tindakan pemerintah Arab Saudi yang menghukum pancung salah seorang TKI bernama Ruyati, sangat menusuk hati rakyat Indonesia. Sebagai langkah pencegahan terjadinya hal yang sama, Pemkab Lahat tidak akan mengizinkan warga menjadi TKP ke Arab Saudi. Hal ini dijelaskan Bupati Lahat H Saipudin Aswari ketika dibincangi Sripo, Kamis (23/6). Menurutnya, Pemkab Lahat mendukung penuh keputusan kementrian Tenaga Kerja dan Transmigrasi Indonesia yang memutuskan meng-

Pembagian Harta Warisan dari halaman 1 rempuan dan satu istri, sedangkan orangtuanya (bapak dan ibu) suami masih hidup, maka pembagian harta warisannya sbb; Pertama; Dari harta bersama (sepencarian) dikeluarkan terlebih dahulu biaya penguburan, hutanghutangnya, wasiatnya, jika ada berwasiat tidak boleh melebihi sepertiga harta, dan nazarnya, umpamanya dia sudah terdaftar dalam nomor tunggu untuk berangkat haji lalu meninggal sebelum menunaikan ibadah haji, maka wajib dibadal hajikan (keluarkan biaya untuk badal hajinya). Kedua; Setelah seluruh pengeluaran tersebut, maka harta yang tinggal (harta bersama) dibagi dua dulu (Gono-Gini) seperdua untuk istri yang masih hidup dan se-

an ini akan di ambil tiga pemenang utama dan satu juara harapan serta terbaik putra dan putri. Juara pertama akan mendapatkan piala emas, piagam dan uang pembinaan sebesar Rp 2,5 juta. Juara dua piala perak, piagam dan uang pembinaan Rp 1,5 juta, dan juara tiga piala perunggu, piagam dan uang Rp 1 juta. Sedangkan untuk juara harapan akan mendapatkan piala perunggu. “Untuk terbaik putra dan putri masing-masing satu juta. Dan yang terakhir bagi yang mendapatkan piala terbanyak akan mendapatkan piala bergilir Amiruddin Inoed Cup 2011” pungkasnya. (mg17)

padu sedang bekerja di negara-negara Timur Tengah. Segera setelah menerima laporan akan langsung saya putuskan apakah moratorium perlu diteruskan atau tidak,” ujarnya. Terkait TKI yang divonis hukuman mati di luar negeri, SBY menginstruksikan pembentukan satgas khusus, tugasnya melakukan pembelaan. Sebenarnya, kata SBY, secara fungsional sudah ada lembaga yang bekerja, namun tetap perlu untuk dibentuk satgas. “Selain itu juga membentuk atase hukum dan HAM di kedutaan-kedutaan besar kita yang WNI-nya banyak masalah,” katanya. Presiden SBY secara tegas menolak permohonan pengampunan terpidana mati

Busyro Dicecar 65 Murid SD

SRIPO/SYAHRUL

KEJURDA — Sapta Dwi Laksana (kanan) taekwondoin dari Palembang menyerang taekwondoin Palembang B, Heru Kosasi pada babak penyisihan Kejurda Taekwondo Amiruddin Inoed Cup, di Atrium PIM, Kamis (23/6).

warga negara asing (WNA) di Indonesia. Sikap itu dilakukan manakala negara lain tidak juga memberlakukan sikap serupa. “Saya banyak dapat permintaan, baik langsung atau tidak langsung, tertulis atau tidak tertulis. Hampir semua permintaan pengampunan terhadap hukuman mati itu kita tolak. Bila negara lain memberlakukan hukuman mati, mengapa kita memberi pengampunan,” tegasnya. Ada Manfaatnya SBY mengakui keberadaan TKI banyak membawa manfaat meski tidak memungkiri ada masalah yang mewarnai. “Sebenarnya ada sejumlah manfaat yang didapatkan oleh saudarasaudara kita itu (TKI), baik

bagi yang bersangkutan atau keluarganya. Namun kita juga tahu terjadi sejumlah masalah,” katanya. Menurutnya sebenarnya sudah banyak perubahan ke arah positif, tapi berbagai kasus tetap saja muncul. “Kekerasan, penganiayaan, tidak diberikan gaji, dan sebagainya,” kata SBY. SBY menyebutkan, sebenarnya sejak 1 Januari 2011, pemerintah telah lakukan soft moratorium pengiriman TKI ke Arab Saudi, termasuk pengawasan dan pengetatan lembaga pengirim. “Tiga bulan lalu bahkan atas evaluasi terus menerus saya telah membentuk tim terpadu diketuai Menakertrans dan elemen terkait lainnya untuk lakukan evaluasi terhadap situasi,” kata SBY. (tribunnews/mun)

Pidato Lagu Lama Kementerian Luar Negeri, KeMIGRANT Care menyebut pimenakertrans, dan BNP2TKI, dato Presiden SBY terkait hugagal menjalankan fungsinya,” kuman pancung terhadap Ruyaujarnya. ti, sudah sangat terlambat dan Anis kemudian menyatakan tak punya banyak manfaat terpembentukan Satgas TKI tak akan hadap nasib para TKI di luar neberjalan efektif. September tahun geri. Ketua Migrant Care, Anis lalu, Anis mengingatkan, Presiden Hidayah menyatakan mestinya SBY pernah mengatakan mempemerintah memastikan dan bentuk satgas tim hukum untuk melanjutkan bagaimana upaya membela warga negara yang terpembelaan. ancam hukuman mati di Malay“Saya kira apa yang disampaisia. “Sekarang dibentuk lagi kan (pidato SBY) tadi tidak ANTARA Satgas Hukum untuk membela memberikan jawaban sama seAnis Hidayah warga negara kita yang ada di kali apa yang mau dibangun peArab Saudi. Nanti setiap negara jangan-jamerintah dalam rangka memperbaharui ngan ada satgas juga,” tambahnya. kebijakan dan regulasi terkait perlindungMenurutnya, satgas yang dibentuk Sepan TKI. Termasuk menjawab misalnya 23 tember lalu belum pernah sekalipun ada TKI yang terancam hukuman mati di koordinasi untuk mendiskusikan bagaimaArab,” kata Anis Hidayah dalam diskusi na merespon tiga TKI yang sudah divonis di DPR, Kamis (23/6). di Malaysia. “Saya kira moratorium per 1 Menurutnya, perlu dipikirkan secara leAgustus itu juga keputusan yang sangat bih serius langkah-langkah strategis apa terlambat. Mestinya moratorium itu diamyang dilakukan pemerintah sehingga tidak bil ketika pemerintah melihat dan mekecolongan lagi seperti kasus Ruyati. nyaksikan bagaimana pemerintah keco“Saya kira, ketika Pak SBY kembali lagi longan terhadap eksekusi Ruyati,” katamembentuk satgas yang itu sifatnya ad hoc nya. (tribunnews/yat/coz) (khusus), ini semakin mempertegas betapa hentikan sementara pengiriman TKI ke Arab Saudi. Karena seluruh warga Indonesia apapun profesinya, harus mendapat perlindungan dari negara. Aswari juga mengaku prihatin, atas hukum pancung yang diterima TKI bernama Ruyati di Arab Saudi. Karena bagaimanapun seluruh rakyat Indonesia pasti sakit hati, melihat saudaranya diperlakukan tidak adil di negeri orang. Sehingga ia berkomitmen tidak akan mengizinkan warganya yang hendak menjadi TKI ke Arab Saudi, sambil memantau keputusan pemerintah selanjutnya. “Masih banyak negara lain yang butuh tenaga kerja, bukan cuma Arab Saudi. Saya mendukung penuh kebijakan pemerintah, karena TKI juga harus dilinperduanya digabungkan dengan harta bawaan suami (apabila ada pemisahan kekayaan) inilah harta peninggalan suami (thirkah). Thirkah ini dibagi untuk ahli warisnya (bapak, ibu, istri dan anak perempuan tunggal). Bapak mendapat 1/6 ditambah sisa karena bapak termasuk Ashobah binafsih, ibu mendapat 1/6, istri mendapat 1/8 dan anak perempuan tunggal mendapat 1/2. ● Jadi asal masalah 24 maka; ● Bapak 1/6=4/24 dari harta peninggalan, ditambah sisa ● Ibu 1/6=4/24 dari harta peninggalan ● Istri 1/8=3/24 dari harta peninggalan ● Anak 1/2=12/24 dari harta peninggalan ● Sisa 24/24-23/24=1/24. sisa tersebut dikembalikan kepada bapak sebagai ashobah binafsih. Demikianlah pembagiannya menurut Hukum Islam.

7

dungi,” ujar H Saipudin Aswari. Sementara Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Lahat Hasnul Basri mengatakan, saat ini jumlah tenaga kerja resmi dari Kabupaten Lahat melalui Perusahaan Jasa Tenaga Kerja Indonesia (PJTKI) Provinsi Sumatera Selatan tercatat ada sekitar 23 orang. Mereka ditempatkan di Malaysia, Taiwan, Hongkong dan Jepang, namun semua tenaga kerja tersebut bekerja sebagai buruh pabrik bukanya pembantu rumah tangga (PRT). Sejak dua tahun yang lalu pengiriman TKI dari Kabupaten Lahat ke luar negeri sudah dihentikan. Karena tidak ingin terjadi kekerasan, yang selama ini kerap menimpa TKI asal Indonesia di luar negeri. Sebagai gantinya, Pemkab Lahat merangkul mereka dengan melakukan berbagai pendidikan agar bisa mendirikan usaha mandiri. Seperti Perbengkelan motor dan mobil, las, menjahit ser-

ta keahlian komputer. “Mereka diberikan keterampilan, agar bisa menjadi mandiri bahkan membuka lowongan kerja bagi orang lain,” Sedangkan Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Lahat Parhan Berza meminta Pemkab Lahat, agar bisa memanfaatkan sumber daya manusia (SDM) yang ada untuk kepentingan dalam daerah. Karena dengan melimpahnya sumber daya alam (SDA) yang ada di Kabupaten Lahat, tentu dapat membuka lapangan kerja baru bagi tenaga handal lokal yang selama ini belum dimanfaatkan dengan baik. “Mereka yang ingin jadi TKI kebanyakan putus asa, karena kesulitan memperoleh pekerjaan di dalam negeri. Jika pemerintah mampu menyediakan lapangan kerja paling tidak membekali mereka dengan keterampilan untuk menciptakan lapangan pekerjaan, tentu mereka akan memilih berada di dalam negeri,” ujar Parhan Berza. (mg10)

Polri dan Masyarakat Tangani Radikalisme

tua Prodi S2 Sosiologi Unsri DR M Ridha Taqwa MSi. Seminar dan lokakarya ini juga diadakan dalam rangka memperingati hari Bhayangkara ke-56, yang juga bertepatan dengan tahun ke dua Grand Strategi Polri Tahap II 2010-2014 yaitu partnership building. Peserta yang hadir dalam acara ini merupakan pejabat utama Polda Sumsel, perwakilan TNI dan Pemerintah Provinsi Sumsel, akademisi dan mahasiswa, tokoh agama, tokoh adat, tokoh masyarakat, kepala sekolah dan pondok pesantren, ormas islam, Kepala Sub Direktorat dan Kepala Satuan Intelkam, Reskrim, Sabhara dan Binmas Polda Sumsel yang berjumlah lebih kurang 150 orang peserta. (mg14)

dari halaman 1 pada Polri,” ujarnya sambil meninggalkan ruang seminar. Adapun narasumber dalam seminar yang digelar Polda Sumsel yaitu Direktur Pencegahan BNPT Kombes Pol Drs Rudi Sufariadi dan Kompol Hasibuan, Dekan Fakultas Hukum Unsri Prof Amzullah Rifai SH LLM PhD, PD I Fakultas Syariah IAIN Raden Fatah Palembang DR Muhammad Adil MA dan Ke-

JAKARTA, SRIPO — Auditorium gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Jalan Rasuna Said, Jakarta, Kamis (23/6) pagi, dijejali puluhan anak-anak berusia belasan tahun. Sebanyak 65 murid Sekolah Dasar (SD) dari sekolah-sekolah di wilayah Provinsi DKI Jakarta. Bukan untuk berdemo, bukan melaporkan kasus korupsi, dan bukan juga bertamasya. Mereka datang ke KPK untuk mengikuti “Workshop Jurnalis Cilik” bertema “Membangun Generasi Anti-Korupsi”. Sebuah kegiatan yang lebih berarti dari ketimbang bertamasya mengisi masa liburan seperti saat ini. Selama acara, Busyro dicecar para murid, dengan tetap segar.

“Salam kasih sayang, adik-adik,” sapa pria paruh baya bernama Busyro Muqoddas kepada mereka. Sapaan yang lalu dibalas dengan sama ramahnya oleh anak-anak itu. Busyro pun mulai mendongeng. Dongeng berpadu pengajaran. Ketua KPK itu berkisah tentang sebuah aktivitas bernama korupsi. “Koruptor itu penipu sejati, yang dicuri itu uang rakyat triliunan rupiah,” kata Busyro. Koruptor biasanya adalah pejabat dan atau penyelenggara negara yang korupsi setelah diangkat karena dianggap mempunyai kemampuan di bidang ilmu dan keterampilan. Korupsi, kata Busyro menerangkan, terjadi mulai dari rumah hingga pemerintah-

an. “Maka jadilah anak yang jujur dari sekarang. Jujur dimulai dari rumah, sekolah, hingga nanti ketika kalian sudah bekerja,” kata dia berpesan. Akibat korupsi, Busyro bercerita, banyak rakyat yang belum sejahtera. “Siapa mereka?” tanyanya. “Yang tinggal di kolong jembatan,” jawab cepat salah seorang siswa pria. Rasa takjub menghinggapi Busyro manakala seorang anak didiknya bernama Febrina P Nurul Jauhari, siswa kelas SDN 11 Kebon Jeruk Pagi, Jakarta Barat, mengungkap sosok koruptor yang diketahuinya. Dia tak dapat menolak kepalanya bergoyang ke kiri dan ke kanan membentuk sikap menggeleng. (tribunnews/roy)

KPK akan Jemput Paksa Nazar

negaskan partainya tidak dapat membantu KPK untuk bersama-sama pergi ke Singapura menjemput Nazaruddin. “Itu urusan KPK karena enggak tahu juga posisinya di mana,” ujar Saan. Menurut Saan, semua hal tersebut, sudah menjadi wilayah kerja KPK. Sehingga, Partai Demokrat harus menghormati mekanisme yang ada. “Sebenarnya kita pernah sampaikan itu, sudah masuk wilayah KPK,

jadi kita menghormati mekanisme, aturan yang ada di KPK,” jelas Saan. Seperti diketahui sebelumnya, hingga saat ini Nazaruddin belum memberi kepastian kepulangannya ke Indonesia. Kepada wartawan, bekas bendahara umum Partai Demokrat itu mengaku masih menjalani terapi. “Saya akan pulang setelah sembuh, sekarang saya masih berobat,” kata Nazaruddin. (tribunnews/ roy/roy/wil)

dari halaman 1 (23/6). Busyro mengakui, KPK masih terganjal hal-hal teknis dalam upaya menjemput paksa Nazaruddin dari Singapura. Masalah alamat, merupakan satu dari sekian banyak masalah teknis itu. “Sampai sekarang kami belum tahu (alamat Nazaruddin di Singapura),” tuturnya. Meski kesulitan, KPK tetap ngoyo, tak memerlukan bantuan penasihat hukum Nazaruddin yaitu OC Kaligis. Juga tidak minta bantuan Tim Pencari Fakta Partai Demokrat yang pernah bertemu Nazaruddin. “Kalau kami melakukan langkah-langkah itu tentu sudah melalui pertimbangan-pertimbangan. Jadi tidak harus dengan OC Kaligis,” kata Busyro tegas. “Kami bekerja terus. Syukur kalau ada masukan dari Demokrat. Kalau tidak, ya kami jalan sendiri.” KPK cukup percaya diri tak berkoordinasi dan atau menjalin kerjasama dengan pihak lain. Terakhir, KPK juga tak berupaya mengantisipasi Nazaruddin “kaburkaburan” ke negara lain seperti yang dilakukan Nunun Nurbaeti. “Ya dia kan belum tersangka. Jadi ya monitoring saja lah,” tutur Busyro. Wakil Sekjen Partai Demokrat Saan Mustopa me-

Pesawat AU Malaysia Terbelah Tiga dari halaman 1 menjadi tiga bagian,” kata Akbar salah seorang saksi mata kepada Tribunnews.com. Peristiwa jatuhnya pesawat terjadi sekitar pukul 17.20 WIB. “Kondisi pilot pesawat Malaysia lebih mengenaskan. Kepalanya

10 Penyumbatan Jantung JAKARTA, SRIPO — Ketua Departemen Komunikasi dan Informatika DPP Partai Demokrat Ruhut Sitompul janji menjemput Nazaruddin. Dengan demikian, Ruhut meminta KPK agar tidak usah memanggil paksa Nazaruddin. “Saya bersama Pak OC Kaligis yang akan menjemput Nazaruddin di Singapura. Nazaruddin akan datang memenuhi panggilan KPK. Tapi saat ini, dia masih melakukan terapi jantung. 2-3 minggu lagi, mungkin dokter memperbolehkan Nazaruddin pulang,” kata Ruhut, Kamis (23/6). Kasus hukum yang kini disangkakan kepada Nazaruddin, sama sekali tak menyangkut dengan partai. Apa yang selama ini dilakukan, semuanya berkaitan saat Nazaruddin belum menjadi bendahara umum PD dan belum menjadi pengusaha. “Jadi, Partai Demokrat ti-

dak merasa tersandera. Dan saya mengimbau semua pihak di internal PD, jangan kebakaran jenggot. Apalagi, kalau memang tidak melakukan apapun seperti yang diungkap Nazaruddin,” tandas Ruhut Sitompul. Ruhut bahkan menyebut, dalam kurun waktu dua sampai tiga minggu ke depan, mantan Bendahara Umum DPP Partai Demokrat akan kembali ke Indonesia. Dengan catatan, bila dokter yang menangani Nazaruddin mengijinkannya pulang sambil berobat jalan. “Nazar telepon saya. Pak OC Kaligis juga. Dia bilang, ada 10 penyumbatan di jantungnya dan baru sekitar 23 minggu lagi, kemungkinan dokter bisa merekomendasikan berobat jalan. Dia juga meminta saya dampingi Pak OC Kaligis untuk menjemput sekalian mengantar ke KPK,” kata Ruhut Sitompul. (tribunnews/yat)

tertekuk hingga menyentuh paha saat dievakuasi ke RS M Jamil,” kata Akbar. Akbar mengatakan hingga pukul 18.30 WIB, proses evakuasi masih berlangsung. Zakaria sebenarnya tak sendiri saat bermanuver di udara. Saat itu dia bersama salah satu rekannya dari AU Tentara Diraja Malaysia yaitu pilot Letkol Amran dengan pesawat berbeda melakukan akrobat bersama. Pesawat yang dikemudikan Letkol Amran aman-aman saja.

Akbar menceritakan, ada dua pesawat yang saat itu melakukan manuver di udara. Pesawat pertama dipiloti Letkol Amran dan Pesawat kedua Kolonel Zakaria. Keduanya saat itu baru terbang sekitar 15 menit di udara. Keduanya melakukan twin flight dengan gerakan menukik vertikal. “Saat gerakan pertama berhasil, tapi saat gerakan kedua gagal. Satu dari dua pesawat itu jatuh ke tanah,” kata Akbar. (tribunnews)


8 SRIWIJAYA POST Jumat, 24 Juni 2011

Ivan Kolev Bakal Diperpanjang SINYAL kuat diperlihatkan manajemen SFC terhadap kemungkinan untuk mempertahankan pelatih Ivan Kolev untuk membesut SFC di musim kompetisi 2011/2012. Apalagi pelatih yang sudah memberi dua gelar juara di turnamen pra musim itu, berjanji akan memberikan gelar bergengsi jika dia dipercaya kembali musim depan. Meski tidak mampu melampaui prestasi yang diukir pelatih Sriwijaya FC musim lalu, Rahmad Darmawan, namun ada kelebihan yang dimiliki pelatih Ivan Kolev. Dan kelebihan itu menjadi pertimbangan utama manajemen Sriwijaya FC untuk mempertahankan pria asal Bulgaria itu. “Musim ini kita tidak pernah kalah di Jakabaring dibandingkan dua musim lalu,” jelas Direktur Teknik dan SDM PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM), Hendri Zainudin, Kamis (23/6). Kendati Laskar Wong Kito

finis di peringkat lima musim 2010/2011, namun ada rekor yang mampu dijaga Keith Kayamba Gumbs cs yakni, tidak pernah kalah di Jakabaring. Bandingkan dengan dua musim sebelumnya, SFC pernah kalah dari Persija 2-1 pada musim 2008/2009, dan kemudian kalah dari Bontang 2-1 musim 2009/2010. “Catatan musim ini lebih baik, kita mampu menjaga rekor tidak pernah kalah di kandang sendiri,” kata Hendri. Menurut dia, catatan ini juga menjadi tolok ukur bagi manejemen untuk melakukan evaluasi pemain dan pelatih musim depan secara keseluruhan. “Pemain dan pelatih akan meninggalkan Palembang tanggal 25 Juni, setelah itu dilakukan evaluasi,” katanya. Terkait dengan posisi Ivan Kolev, Hendri mengatakan, belum ada jaminan baginya untuk dipertahankan. Tetapi rekor tidak pernah kalah di Jakabaring ju-

1.000 Modo-Modi Ramaikan Batam BATAM, SRIPO — Ada dua misi yang diemban kontingen Sumsel di Porwil Batam VIII, pertama mengejar target juara umum dan mensosialisasikan Sumsel sebagai tuan rumah SEA Games. Makanya, Sumsel pun membuka stand sosialisasi SEA Games di Kepri Mall pada 21-26 Juni 2011. Sosialisasi utama adalah mengenalkan maskot modo-modi dan updating persiapan Sumsel. “Selain mengikuti Porwil VIII Batam, ada misi penting yang diemban yakni mensosialisasikan SEA Games 2011 di Sumsel. Untuk itu tim Sumsel pun membuka stand sosialisasi SEA Games di Lt I di Kepri Mall 21-26 Juni,” kata Sekum KONI Sumsel, Harun Alrasyid, Selasa (21/6). Sementara Wakil Ketua IV Bagian Promosi, Ahmad Rizal menjelaskan, stand sengaja dibuka untuk mengabarkan persiapan Sumsel untuk SEA Games. Terutama tentang apdate terbaru persiapan venues dan fasilitas perhelatan olahraga di Asia Tenggara. “Ini merupakan sosialisasi Sumsel. Kita menyiapkan sovernir dan video tentang persiapan SEA Games termasuk pembangunan venues di sekitar kompleks Jakabaring,” kata Ahmad Rizal. (ndr)

ga menjadi dasar pertimbangan apakah dia dipertahankan atau tidak. “Sebab banyak pelatih yang bagus dan beberapa nama sudah masuk tetapi tetap kita pertimbangkan,” kata Hendri. Beberapa nama memang sempat mencuat yang akan bersaing dengan Ivan Kolev musim depan. Rahmad Darmawan yang sudah menyumbangkan double winner musim 2007 kepada SFC, mendapat banyak dukungan dari kelompok suporter. Mantan pelatih timnas, Benny Dollo juga masuk dalam list, termasuk Jacksen F Tiago yang sukses membawa Persipura Juara Liga Super musim ini. Sedangkan kapten tim SFC yang juga pemain senior Keith Kayamba Gumbs kabarnya sudah bersedia memperpanjang kontrak musim depan sekaligus menjadi asisten pelatih SFC. (ndr)

Tanggapi Dingin Wacana Pelaksanaan PI BATAM, SRIPO —Wacana penyelenggaraan Piala Indonesia (PI) yang diselenggarakan pada Agustus atau setelah kongres ditanggapi dingin oleh manajemen Sriwijaya FC. Pasalnya, seluruh pemain sudah dipulangkan dan kontrak juga berakhir pada bulan Agustus. “Kita bingung, jika benar wacana itu dilaksanakan, sebab meski kontrak pemain baru habis bulan Agustus, tetapi spiritnya sudah berbeda,” kata Direktur Teknik dan SDM PT SOM, Hendra Zainudin, Kamis (23/6). Spirit memang telah berbeda, sebab ada beberapa pemain yang telah dilepas kontraknya ada pula pemain asing yang mau berlibur ke negara masing-masing. “Seperti Jajang misalnya, sudah memiliki spirit berbeda, karena sudah dilepas,” kata Hendri. Seperti diketahui, ide pelaksanaan Piala Indonesia (PI) akan dilaksanakan pada bulan Agustus atau setelah Kongres PSSI pada 9 Juli mendatang, berasal dari plt Sekretaris Jenderal PSSI yang juga Ketua PT Liga Indonesia (PTLI), Joko Driyono. Menurut dia, kemungkinan pelaksanaan PI masih ada asalkan Kongres berjalan sukses.(ndr)

Sumsel Kian Melesat nT ambahan Emas Silat-Atletik Tambahan BATAM, SRIPO — Kontingen Sumsel untuk sementara melesat ke peringkat pertama klasemen perolehan medali pada hari keempat pelaksanaan Porwil VIII di Batam, Kamis (23/ 6). Sumsel meraih 8 emas, 3 perak, dan 1 perunggu. Tambahan 4 medali emas dan 1 perak didapatkan dari cabang olahraga pencak silat sebanyak 3 emas dan 1 perak. Kemudian 1 emas dan 1 perak dari atletik untuk nomor lintasan yang dipertandingkan di kota Palembang. Sehari sebelumnya Sumsel diperingkat dua dengan 4 emas, 1 perak dan 1 perunggu. Sementara itu, peringkat kedua Bangka Belitung de-

ngan 5 emas, 6 perak dan 5 perunggu, Aceh 5 emas, 2 perak dan 1 perunggu. Adapun medali 3 emas didapatkan Sumsel di nomor tunggal putra atas nama M Satar dengan total nilai 452, perak didapatkan Rangga (Kepri) dengan nilai 447, dan Heri Kiswanto (Sumut) 442. Selanjutnya, di nomor ganda putri yakni emas diraih Oktavianti-Rahma dengan nilai 564, perak diraih Nurhayati-Rima Melati (Babel) 563, dan perunggu atas nama Widya Rahma-Suci Wulandari (Sumbar) dengan nilai 558. Selanjutnya untuk ganda

KLASEMEN PORWIL VIII BATAM (Emas Perak Perunggu) 1. Sumsel 8 3 2. Babel 5 6 3. Aceh 5 2 4. Sumut 3 3 5. Sumbar 2 5 6. Lampung 1 3 7. Kepri 0 2 8. Bengkulu. 0 0 9. Jambi. 0 0

1 5 1 4 4 3 2 2 1

putra didapatkan pasangan Sumsel melalui Deri Awalmudin-Ahmad Alfian dengan nilai 567, tim dari Babel 564, dan Kepri 559. Untuk 1 perak diraih oleh atlet Sumsel Oktorina yang turun di nomor tunggal putri.(ndr)

Tim Wood Ball Kejar Lima Besar PALEMBANG, SRIPO — Tim Wood Ball atau bola kayu Sumsel menargetkan lima besar di Kejuaraan Kaveleri Cup I 25-26 Juni di Puspenkav Bandung. “Kalau dari kejurnas Seleksi Tahap I Maret di Poltek Negeri Bandung lalu kita peringkat 17 dari 197 peserta. Maka target kita kemungkinan bersaing bisa masuk lima besar,” ungkap pelatih Sumsel, Herlena didampingi pengurus Ahmad Yani, Rabu (22/6). Target ini kata Herlena agaknya wajar, pasalnya pada jam terbang pertamanya saja Sumsel sudah bisa rangking. Apalagi sudah bisa menyesuaikan diri dengan lapangan dan memahami peraturannya. Sebanyak delapan atlet nanti akan diberangkatkan antara lain Reza Pratama, Sidiq Yulianto, Junaidi Saputra, Gustian Pratama, Rachmad Febrianto, Meri Yumi, Kaldi. (fiz)

SRIPO/SYAHRUL

IVAN KOLEV


C M Y K

HALAMAN 9 SRIWIJAYA POST

JUMAT, 24 JUNI 2011

Penderita tak Mau Diperiksa ■ Bertambah 27 Warga Terinfeksi HIV/Aids PALEMBANG, SRIPO — Memasuki bulan keenam di 2011, sedikitnya 27 warga

kota Palembang terjaring dan terinfeksi HIV/Aids, setelah dilakukan pemerik-

saan di delapan tempat berbeda. Akibatnya, daftar jumlah penderita penyakit

ini semakin panjang. Kini berada di angka 540 penderita HIV/Aids, akumulasi

Adu Jago Main Catur

■ 435 Atlet Bersaing Menuju Tingkat Nasional

ULUHAN siswi Madrasah Aliyah (MA) berbusana muslim serius menghadapi papan catur. Setiap pemain saling berhadapan dengan lawan. Sementara di sisi lainnya berjejer puluhan siswi lainnya yang juga sedang adu jago main catur. Par a siswi MA

P

bertanding untuk memenangkan kompetisi catur yang digelar di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 3 Jalan Inspektur Marzuki Pakjo Palembang, Kamis (23/6). Hari itu, 435 atlet para siswa MTs dan MI dari 15 kabupaten/kota di Sumsel, mengikuti Kompetisi dan Madrasah Expo 2011 yang digelar Kementrian Agama Provinsi Sumsel. Drs Ahmad Fauzie SE SMi, Kepala Bidang Napenda Islam, Kementrian Agama Sumsel, mengatakan kompetisi dan expo yang bertema, Kita Wujudkan Sportivitas Inte-

lektual dan Kreativitas Siswa Melalui Kompetisi dan Expo Madrasah, mempertandingkan 13 pertandingan, terdiri dari 5 cabang olahraga dan 8 cabang seni. “Lima Cabang olah raga ditandingkan, Bulu Tengkis Mts, Atletik 100 M MTs, Atletik 400 M MTs, Tenis Meja MA dan Catur MA. “Delapan cabang seni, pertama Pidato Bahasa Indonesia MTs, Pidato Bahasa Arab MTs, Pidato Bahasa Inggris MTs, Fahmil Quran MA, MTQ MTs, Kaligrafi MA, Busana Bersambung ke hal 19

penderita selama 6 tahun terakhir. Sekretaris Komisi Penanggulangan Aids (KPA) Palembang H Zailani Ud SIP, Kamis (23/6) mengatakan, angka ditemukan penderita baru dengan penderita yang meninggal dunia, jauh lebih tinggi. Berdasarkan data, total penderita yang meninggal selama beberapa tahun terakhir sebanyak 57 penderita, terdiri 12 penderita HIV dan 45

ANGKA ini akan terus bertambah, karena ada penderita yang tidak mau diperiksa

H ZAILANI UD SIP Sekretaris KPA Palembang

SRIPO/JACK

penderita Aids. Sedangkan angka penderita yang terdeteksi setiap tahunnya jauh lebih besar. Misalkan

Ekri Awandi Ikky semoga kito selalu berhati2 mendengar berita ini ... bisa jadi kita yang kena penyakit esok hari..mari kita peduli kesehatan dengan menjauhi apa yang dilarang pemerintah dan agama..

setia pa-

Siti Rahma Jaga kebersihan,, untuk para laki2 di harap kan terhadap sangan

SRIPO/ZAINI

RIA BELA TRANJANI terdiam setelah mendengar pengumuman dari panitia penyelenggara Lomba Busana Muslim a h s e kabupaten kota d i Sumsel. Ia

T

terpilih sebagai juara pertama Lomba Busana Muslimah, tingkat kabupaten/ kota yang digelar Kementrian Agama Provinsi Sumsel, di Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 3 Palembang, Kamis (23/6). Tria akhirnya dapat mengembangkan senyumnya lagi. Tria, yang saat itu terlihat cantik mengenakan busana muslimah merah terang mengatakan tak menyangka dapat memenangkan juara pertama perlombaan busana muslimah di tingkat madrasah se-Sumsel. Menurutya, teman-teman asal kabupaten/kota yang menjadi saingan, juga terlihat cantik dengan busana muslimahnya. “Aku bersyukur alhamdulillah, sudah dapat juara satu. Berarti ke depan aku harus mempersiapkan diri bersaing ke ting-

Tria Bela Tranjani

kat Nasional,” ungkap gadis anggun, yang menempuh pendidikan di MTs Negeri I Palembang, kelas VII. Putri bungsu dari tiga bersaudara pasangan Antoni Azhar dengan Marzuriah menceritakan, dirinya belum ada persiapan, dalam menghadapi perlombaan kecuali busana. “Saya sengaja menggunakan baju muslim berwarna merah. Karena saya memang senang warna merah. Kiat menang ya berdoa,” candanya sembari tersenyum malu. Dara kelahiran Pendopo 25 Januari 1998 mengatakan, sudah beberapa kali meraih predikat juara pada lomba busana. Antara lain juara catwalk tingkat Palembang, The Best Busana Muslim tingkat Palembang, The Best Fotogenic di Jakarta dan terakhir ini, juara pertama busana muslim tingkat kabupaten/kota. “Harapan ke depan dalam perlombaan busana muslim tingkat nasional di Jakarta nanti akan mendapatkan juara pertama. Untuk persiapan saya akan mempersiapkan mental dan menyiapkan busana,” ujarnya. (retno w)

Merpati Terbangi Palembang SETELAH lama tidak terbang melalui Kota Palembang, tak lama lagi pesawat Merpati, direncanakan kembali terbang melalui Kota Palembang. Menurut Rubianto, Affair Manager Angkasa Pura II, rencananya pesawat Merpati akan kembali terbang di Palembang, dengan rute Palembang-Ban-

dung di awal Juli mendatang. “Rencananya begitu. Mereka sudah lapor suratnya juga sudah ada. Sekarang ini mereka sedang mencari tempat ticketing. Sementara ini belum ada,” jelasnya, Kamis (23/6). Lebih lanjut Rubianto mengatakan, jika pesawat Merpati dulunya sudah

pernah terbang melalui Palembang. Namun sempat vakum di Palembang. “Kalau sekarang ini sepengetahuan saya pesawat Merpati ini hanya terbang ke arah Timur saja. Dan tidak lama lagi akan terbang ke arah selatan seperti Palembang dan Bandung ini,” ungkapnya. (retno w)

Debat Terbuka untuk Balon Rektor Unsri ■ Penjaringan Dilaksanakan Terbuka PALEMBANG, SRIPO — Proses penjaringan pemilihan Bakal Calon (Balon) Rektor Universitas Sriwijaya (Unsri) 2011-2015 sudah mulai disosialisasikan. Penjaringan balon rektor Unsri akan dilakukan secara ter-

Bersambung ke hal 19

Semoga Kita Selalu Berhati-hati SRIWIJAYA POST : Memasuki bulan keenam di 2011, sedikitnya 27 warga kota Palembang terjaring dan terinfeksi HIV/Aids, setelah dilakukan pemeriksaan di delapan tempat berbeda. Akibatnya, daftar jumlah penderita penyakit ini semakin panjang. Kini berada di angka 540 penderita HIV/Aids, akumulasi penderita selama 6 tahun terakhir.Rekan fbers ada komentar ?

LOMBA CATUR — Sejumlah peserta dari 15 kabupaten/kota se Sumsel mengikuti lomba catur pada acara Madrasah Expo 2011 di Gedung MAN 3, Jalan Inspektur Marzuki Pakjo Palembang, Kamis (23/6).

Terdiam karena Menang

di periode 2010 lalu, terdapat 50 orang penderita, se-

buka. Masa jabatan Rektor Unsri 2007-2011 Prof Dr Badia Perizade MBA berakhir pertengahan November mendatang. “Setelah resmi mendaftar dan lolos, para kandidat akan menyampaikan Visi-

Syarat Umum Balon Rektor ✒ Dosen PNS, bermoral, beriman dan bertaqwa kepada Tuhan YME ✒ Usia maksimal 60 tahun per tanggal 19 November 2011 ✒ Pengalaman manajer perguruan tinggi, kepala jurusan, lektor kepala, guru besar sekurang-kurangnya dua tahun dalam jabatan tersebut ✒ Tidak pernah dipidana ✒ Berpendidikan minimal S3.

Misinya dan melakukan debat terbuka yang rencananya akan dilaksanakan di Gedung Unsri Indralaya, pada 20-21 Juli,” kata Ketua panitia pemilihan rektor Unsri, Prof Dr Ir Andy Mulyana M Sc, Kamis (23/ 6) sore di Gedung Program Pasca Sarjana (PPS) Unsri Bukit besar. Ia mengemukakan panitia akan melakukan penyaringan Balon Rektor Unsri sehingga mendapatkan tiga balon tersisa. Mereka akan dipilih Senat Unsri yang berjumlah 84 orang ditambah 45 suara Mendiknas sehingga total 129 sua Bersambung ke hal 19

nya , jgn jajan di luar. Kasihan anak istri mu juga bisa ikut tertular. Bagi yg masih bujangan,, di harapkan jgn to coba2 mengunakan jarum suntik yg tidak steril&gonta ganti pasangan.. Untuk kebaikan anda & keluarga anda. ^^ Akib Mapahir lantak lantak kalu galak jajan yang halal ado masih nak nyicip yang haram, kalu melintang lemak jugo Widya Adam Cracker’z ikh serem,.banyak jugo rupo nyo,.apo ini gara2 pergaulan bebas, ?


10

SRIWIJAYA POST Jumat, 24 Juni 2011

Isra dan Mikraj di Kehidupan Sehari-hari ARI peristiwa Isra dan Mikraj Nabi Muhammad SAW b a n y a k yang kita simak dan pelajari sebagai ilmu pengetahuan untuk meraih keselamatan hidup dunia dan bekal yang akan kita temui di akherat nanti. Kita semua sependapat dan tidak ada keraguan lagi bahwa kehidupan di negeri akherat sudah ditentukan dalam kehidupan dunia yang fana ini. Apakah kita ingin senang atau sebaliknya. Namun dapat dipastikan kita manusia mendambakan kehidupan yang nyaman, kekal dan abadi. Untuk itu kita harus berusaha sekuat mungkin agar dapat mendambakan kesenangan yang kekal abadi itu. Kesenangan yang kita dambakan itu didapat dari usaha atau amal yang baik seperti salat, puasa, zakat, haji dan lainnya. Di dalam ibadah salat yang didapat oleh Nabi Muhammad SAW ketika perjalanan Isra dan Mikraj, banyak menyimpan ajaran atau hikmah. Selain ada hubungannya kepada Allah SWT (hablumminallah), juga ada kaitannya dengan urusan dunia. Contohnya, nabi sebe-

D

lum menunaikan salat, beliau membersihkan diri dengan wudhu. Wudhu adalah suatu sarana yang standar dalam pembersihan diri dan jiwa. Untuk membersihkan diri harus dimulai dari individu masing-masing tanpa ada paksaan dari manapun. Setelah bersih diri dan jiwa menyadarinya sepenuhnya barulah mengarah ke perbuatan yang mulia yaitu salat. Salat adalah suatu perbuatan untuk mendekatkan diri kepada sang pencipta alam jagat raya ini dan alat untuk mencegah semua perbuatan tidak terpuji dan perbuatan melanggar hukum seperti penjelasan Allah SWT dalam Alquran surat AlAnkabuut (Laba-laba) ayat 45:

DRS AHMAD SALEH MS, BA Penyuluh Agama Islam Honorer Tingkat Madya Kota Palembang

mengingat Allah lebih besar (faedah dan kesannya). Dan Allah mengetahui apa yang kamu lakukan.” Kalau diperhatikan masih banyak orang yang sudah melaksanakan ibadah salat, tapi perbuatan tidak terpuji dan perbuatan yang melanggar aturan tetap saja dilaksanakan. Baik melanggar hukum Allah SWT maupun aturan atau undang-undang negara. Mengapa hal itu bisa terjadi? Menurut penulis, dise-

Marilah kita segera mulai bertobat nasuha atas kesalahan dan kekeliruan yang kita buat. Percayalah Allah SWT akan selalu menerima tobat kita. Amin “Bacalah (selalu) Alquran yang telah diwahyukan kepadamui! Dirikanlah salat! Sesungguhnya salat itu menghalangi perbuatan keji dan mungkar. Sesungguhnya

babkan dua hal. l Pertama, cara berwudhunya kurang benar dan akibatnya tidak dapat membersihkan diri dan jiwanya. l Kedua, cara melaksa-

nakan salatnya, hanya sebatas melepaskan kewajiban. Namun kurang penghayatan (kekhusyukan), tidak lebih dari itu. Sebenarnya untuk mendapatkan buah dari salat itu haruslah salat itu dihayati secara benar. Kita menyadari bahwa di kala kita mengerjakan ibadah salat kita sedang berhadapan dan berdialog dengan-Nya, pencipta alam semesta jagad raya ini. Di saat itu kita sedang menghadapi problema situasi kebatinan yang disandarkan kepada Allah SWT. Ketika salat kita tidak diperkenankan berkata semaunya, kecuali yang telah ditentukan. Tidak diperbolehkan bergerak sesuka kita/ Gerakannya sudah diatur. Bergerak menurut perintah (aba-aba imam), makmum harus mematuhi aturan imam. Apabila salat kita laksanakan sesuka hati (semau gue) kita maka salatnya tidak sah. Apabila salatnya

tidak sah artinya hubungan kita terputus dengan Allah SWT. Perbuataan tadi dapat kita maknai bahwa dalam kehidupan ini kita harus mematuhi semua aturan, apa pun bentuknya aturan itu. Selama aturan-aturan itu dipatuhi maka dapat dipastikan ridha Allah selalu hidup dalam kehidupan kita. Kemudian apabilaa ridha Allah SWT telah kita gapai maka akan selamatlah bangsa dan negara kita. Dan ini dilambangkan ketika mengucap salam ke kanan dan ke kiri. Perhatikanlah firman Allah SWT berikut yang artinya: “Negara akan tercupta keamanan dan juga kemakmuran apabila Allah SWT telah meridhai dan menurunkan ampunan (pada negara) tersebut.” Dalam mencari keridhaan (keamanan dan kemakmuran) tidak ada pilihan lain kecuali segera kita kembali melaksanakan undang-undang Allah SWT dan melaksanakan semua aturan yang telah ada dalam aturan pemerintah. Oleh karena itu, marilah kita segera mulai bertobat nasuha atas kesalahan dan kekeliruan yang kita buat. Percayalah Allah SWT akan selalu menerima tobat kita. Amiiin.

KHOTIB SHOLAT JUMAT 24 JUNI 2011 (22 RAJAB 1432 H)

1. Masjid Agung, Jl SMBadarudin II Plg ................. .H. Abd Rahman 2. Masjid Raya Taqwa, Jl Telaga ........................ H. Musyadad Kholil 3. Masjid As-Sa’adah Mapolda, Jl Sudirman .......... KH. Azhari H. Ali 4. Masjid Kiai Muara Ogan, Kertapati Plg ... H. Abdul Majid Al-Hafiz 5. Masjid As-Saadah ,Tl Ratu KM 5 ..................... DR.H.Opi Palopi 6. Masjid Nurul Aisyah, Komp Poligon ................ H. Nawawi Dencik 7. Masjid Hibatul Haqqi Jl. Peltu Tulus Yahya ............... Dian Rizki S 8. Masjid Baitussalim, Komp Griya Damai Indah .......... Rusmono R 9. Masjid Al- Muhajirin Kelapa Indah KM 8 ........................... Bactiar 10. Masjid Al-Jihad, Jl Ariodillah Rt 31 KM 4 ................... Tardiyono 11. Masjid Al Mukhlisin, Jl Inspektur Marzuki ........... Saini Fajar MM 12. Masjid Hidayattullah, Jl Sai Sahang ........... Drs. M. Rusdi Depat 13. Masjid AL- Muklish I Siring Agung Pakjo ..... Muklis Bakri, S.Ag 14. Masjid Majmussalam Jl Wahid Hasim Plg ....... Sholeh Sulaiman 15. Masjid Baitul Maghfiroh Asrama Haji Plg ......... H. Sopyan Zaini 16. Masjid Yayasan Nurul Imam ............................ Drs. Lukmansyah 17. Masjid Yayasan Assadah Jl.DE. Panjaitan ........... H. Piter Yasin 18. Masjid Yayasan Peribatan Islam AL Amin ........... Syamsul Rizal 19. Masjid Baitul Rahman Silaberanti ....................... H. Syarif Husin 20. Masjid Besar Jamiatul Islamiyah Kec IT I ...... H. Rustam Manaf 21. Masjid As- Salam Siring Agung IB I ...................... M. Muammar Sumber: Kanwil Kementrian AgamaSumsel

Operasional Warnet Bakal Dibatasi n 149 Tempat Miliki Izin PALEMBANG, SRIPO — Maraknya warung internet (warnet) yang beroperasional yang tak kenal waktu membuat Kominfo berencana membatasi operasional. Hal ini guna meminimalisir pemanfaatan warnet untuk hal-hal yang negatif. “Harus ada peraturan yang mengatur operasional warnet. Jangan buka sampai larut malam. Kalaupun sampai malam paling tidak sampai pukul 20.00,” kata Kepa-

la Dinas Perhubungan Kota (Kominfo) Palembang, H Syaidina Ali, Rabu (22/6). Kekhawatiran ini sangat beralasan karena kebanyakan yang memanfaatkan jasa warnet ini dari kalangan anak-anak dan remaja. Bahkan fakta di lapangan banyak warnet yang buka pada saat-saat jam sekolah misalnya pada pukul 08.00 sudah buka. Padahal mereka harus sekolah. “Kalau terus main game

di warnet, otomatis mereka tidak belajar. Inilah dampak nyata negatifnya keberadaan warnet ini. Bukan mencari literatur tapi lebih kepada main game-nya,” kata Syaidina. Selain itu, warnet juga diharapkan untuk memasang filter untuk mengantisipasi konsumen yang mengakses situs porno. Kominfo Kota,kata Syaidina, dalam waktu dekat akan mulai memantau. Kominfo beserta instansi terkait lainnya. Apakah, warnet tersebut sudah memasang fil-

ter atau belum. Sebab, kalau ada filter ini, situs porno tidak akan mudah diakses. “Ini upaya kita, untuk melindungi anak-anak dari pengaruh negatif kemajuan teknologi,” kata Syaidina. Sementara untuk penertiban, saat ini pihaknya masih akan berkoordinasi dengan Satpol PP dan instansi terkait. Diakui Syaidina pihaknya akan menyiapkan surat edaran dulu yang disetujui Walikota Palembang, sehingga payung hukumnya lebih kuat.(saf)

Atasi Stres Baca “Kelakar Betok”

IST

PEMBAGIAN BUKU — Seorang pengendara motor ketiban pembagian buku Kelakar Betok.

PALEMBANG, SRIPO — Banyak hal yang bisa diperbuat untuk membantu orang agar bisa mengurangi stres di Kota Metropolitan ini. Antara lain yang dilakukan LSM Ampera membagi-bagikan 1.500 buku “Kelakar Betok” di simpang Jakabaring, pasar Sentosa, dan pasar Plaju, Kamis (23/6) pagi. Buku-buku yang memuat candaan asli Palembang ini sebagai bentuk sosialisasi bahwa warga kota Palem-

bang memiliki sifat humoris dan jauh dari kekerasan. “Hari ini kita membagibagikan buku Kelakar Betok ini untuk menjaga kebudayaan asli Palembang. Hal ini sekaligus menegaskan bawah masyarakat kota Palembang memiliki sifat humoris dan jauh dari tindak kekerasan,” kata ketua LSM Ampera, Ahmad Kabul SH. Munculnya buku tersebut, diungkapkan Kabul, merupakan jerih payah pe-

mikiran ketua Fakem, Ir H Sarimuda MT. “Alhamdulillah masyarakat tampak sangat antusias dengan buku ini. Buktinya dalam waktu singkat, buku ini langsung ludes. Bahkan ada sebagian masyarakat yang minta lagi,” sambungnya. Buku-buku tersebut dibagikan sebanyak 500 buku di simpang Jakabaring, 500 buku di pasar Sentosa, dan 500 buku di pasar Plaju. (fiz)

SRIPO/ZAINI

TANPA PORTEBEL — Bus Tramusi menurunkan penumpang tanpa bantuan tangga Portebel.

Seleksi Petugas UPP SEAG WAKTU yang tinggal 145 hari lagi gelaran even akbar SEA Games di Palembang membuat Ketua Bidang UPP (Upacara Penghormatan Pemenang) Kombes Pol Drs Reguel Siagian beserta jajarannya harus ekstra kerja keras. Salah satunya dengan menyeleksi pelajar dan mahasiswa yang akan bertugas pada UPP November 2011 mendatang. Sebanyak 20 regu akan disiapkan untuk bertugas di

Reguel Siagian

SRIPO/HAFIZ

lapangan indoor dan ada pula di outdoor. “Dalam persiapan yang tinggal sekian hari ini, kita sangat menghargai kerja keras seluruh koordinator Pak

Kaprawi, Pak Warno yang semangat untuk menyukseskan SEA Games ini. Dan saya percaya dengan pengalaman mereka yang pernah manjadi panitia PON sebelumnya. Suatu kepercayaan bagi adik-adik terlibat dan ini hendaknya jadi motivasi,” seru Reguel Siagian yang juga menjabat Kasat Brimob Polda dalam arahannya pada Seleksi Petugas UPP di SMAN 1 Bukit Besar Palembang, Kamis (23/6). (fiz)


SRIWIJAYA POST Jumat, 24 Juni 2011

11

Truk Boleh Masuk Kota PALEMBANG, SRIPO — Berdasarkan kesepakatan dan hasil rembuk Dinas Dinas Perhubungan (Dishub) Palembang, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polresta Palembang serta instansi atau lembaga terkait diusulkan truk kembali boleh masuk kota. Truk tetap diperbolehkan melintasi rute yang sebelumnya ditetapkan yakni dari Jl Musi IIDemang Lebar Daun-Simpang Polda-Basuki RahmatJl R Sukamto-Simpang Patal-Jl Residen A Rozak-Le-

Tapi di Jembatan Ampera pengecualian, truk tetap tidak boleh melintas 24 jam di daerah tersebut

MASRIPIN THOYIB Kepala Dishub Palembang mabang-Boom Baru. “Akan ada aturan baru dimana truk dilarang melintas selama dua jam yakni mulai pukul 08.00-10.00 WIB yang merupakan jam

sibuk dimana warga mulai beraktivitas dan berangkat kerja,” kata Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Palembang, Masripin Thoyib usai menggelar Ra-

pat Forum Lalulintas, Kamis (23/6). Dalam rapat dibahas 5 pokok permasalahan dan rencana kebijakan terkait pengaturan dan penataan lalu lintas di kota Palembang antara lain mengenai usulan perubahan surat keputusan Walikota Palembang nomor 517/2002. Dalam usulan tersebut, rute angkutan barang akan diatur sedemikian rupa untuk mengurangi terjadinya kemacetan lalu lintas. Masripin Thoyib didampingi Ke-

pala Bidang Lalu-Lintas Aturan Jalan dan Rel Kereta Api (Kabid LLAJ dan Rel KA) Agus Supriyanto mengatakan, dalam usulan perubahan SK Wako tersebut dijelaskan, jika mobil barang (truk) dilarang melintasi sejumlah ruas jalan di dalam kota yakni Jl Jendral Sudirman (mulai dari bundaran air mancur sampai simpang polda atau sebaliknya). Kemudian Jl Mayjend Ryacudu, Jl Kapten A Rivai, Jl Merdeka, Jl Veteran, Jl Angkatan 45. (saf)

Perubahan Rute di 7 Ulu PERMASALAHAN lain yang dibahas dalam Pertemuan Forum Lalu lintas yakni rencana perubahan arus lalu lintas di kawasan Pasar Cinde/Jl Kol Atmo Palembang. Ada tiga usulan perubahan rute dimana nantinya Jl Kol Atmo dibuat menjadi dua arah. Perubahan arus lalu lintas di kawasan 7 Ulu yang sudah mulai diberlakukan mulai Sabtu (18/6) lalu. Pembukaan median Jl Jendral Ahmad Yani antara Simpang Naga Swidak-Simpang Jl Yaktapena serta usulan pembukaan median Jl POM IX (depan gerbang hotel Aryaduta) dan di Jl Basuki Rahmat (dekat RS Hermina). (saf)

Jangan Bedakan si Kaya dan si Miskin

SRIPO/SYAHRUL

TEMUI PENDEMO — Gubernur Sumsel H Alex Noerdin menemui Aliansi Aktivis Mahasiswa dan BEM se Sumsel yang menggelar aksi, di Pemprov Sumsel, Kamis (23/6).

Kerukunan Umat Harga Mati PALEMBANG, SRIPO — Mahasiswa dari berbagai organisasi kampus di Palembang mendesak pemerintah agar tetap mempertahankan program berobat dan sekolah gratis. Selain itu, kerukunan umat beragama yang sudah terbina di Sumsel wajib dipertahankan dan harga mati. Aksi puluhan mahasiswa mengatasnamakan Aliansi Aktivis Mahasiswa dan BEM se-Sumsel, Kamis (23/ 6) mengkritisi sikap mahasiswa dan beberapa Ormas tertentu yang menghendaki program pro rakyat ini ditinjau ulang.

“Kami minta kepada pemerintah, tolong jangan dihapuskan berobat dan sekolah gratis ini,” kata Hengky Does Sandi, selaku Koordinator Aksi. Terkait dengan pendirian RS Siloam, aliansi mahasiswa dari IAIN Raden Fatah Palembang, BEM Fakultas Hukum Unsri, BEM STIA Annisa Dwi Salfarizi, BEM STIHPADA Palembang, serta organisasi mahasiswa kedaerahan seperti OKU Timur, Empatlawang, Lahat, dan Muaraenim, ternyata mereka tidak begitu mempersoalkannya. Guberur Sumsel Ir H Alex Noerdin SH, yang baru tiba

dari Kampus Unsri, Indralaya (OI) begitu turun dari kendaraanya, langsung menemui mahasiswa. Alex memastikan, kalau program berobat dan sekolah gratis tetap dipertahankan. “Jika ada yang tidak setuju dan minta dihentikan, silakan tanyakan langsung ke rakyat. Dan mereka yang dirawat di rumah sakit,” katanya. Alex memberikan penjelaskan soal RS Siloam yang diributkan orang-orang tertentu dan berupaya membawa persoalan ini ke SARA. Pemprov sudah membuka peluang secara terbuka kepada siapa pun untuk menggarap lahan milik pemerintah (lapangan parkir, red) dengan cara BOT selama 25-30 tahun. “Kita butuh rumah sakit

standar internasional untuk rujukan bagi atlet SEA Games,” katanya. Sudah ada kesepakatan kalau di RS tersebut tak ada salib, perawat dan dokter tak dilarang memakai jilbab, ada mushallah. Dewan penyantun dan wakil direksi ada wakil dari pemerintah dan ulama. “Ini permintaan kita, dan dikabulkan. Tetapi masih ada menolak dengan menyebarkan soal SARA,” kata Alex Noerdin. (sin)

ORASI berjudul “Pentingnya Implementasi Pendidikan Berbasis Multikultural (Sebuah Pemikiran)”, disampaikan Dr LR Retno Susanti MHum dalam Yudisium Sarjana Pendidikan FKIP Unsri Indralaya, Rabu (22/6). Orasi yang disampaikannya menjelaskan mengenai pemikirannya terhadap penerapan pendidikan di Indonesia yang belum menerapkan pendidikan multikultural. “Saat ini di dunia pendidikan kita, masih banyak perlakuan sekolah dan guru terhadap siswanya yang masih membedakan mereka dalam semua hal,” ujar Retno saat diwawancarai Sripo. Contoh konkrit menurutnya, masih banyak guru yang membedakan dan memperlakukan murid dari kalangan anak orang kaya dan murid dari kalangan orang yang tidak mampu. Retno menjelaskan, akan nampak sekali perbedaan perlakuan yang diberikan oleh guru terhadap murid yang orangtuanya kaya dengan murid yang dari kalangan orang tidak mampu. Baik itu dalam kelas maupun secara kesehariannya. “Hal yang sama juga bisa terjadi dalam keluarga. Saat ada teman anaknya yang da-

tang dari orang tidak mampu, bisa jadi disuruh menunggu di ruangan belakang. Berbeda sekali dengan teman si anak yang datang dari orang kaya, yang dipersilakan masuk dan duduk di ruang tamu. Setiap orang pasti pernah merasakannya dan berada dalam situasi tersebut,” ujarnya. Menurut Retno, inilah yang harus menjadi perhatian bagi semua orang terutama bagi guru, sekolah dan orangtua. Banyaknya perbedaan yang dimiliki siswa baik itu agama, etnis, warna kulit, strata sosial dan perbedaan lain, tak seharusnya membuat orangorang yang ada dalam dunia pendidikan menerapkan perbedaan tersebut dalam kehidupan nyata. Pada orasi ilmiahnya, Retno menjelaskan, Indonesia merupak a n negar a yang ma-

syarakatnya multietnis, dengan lebih dari 100 etnis atau sub-etnis. Tercatat juga 583 bahasa dan dialek lokal di seluruh Indonesia, dengan bahasa Indonesia sebagai Bahasa Nasional. Indonesia juga merupakan negara multireligius di mana terdapat berbagai agama, dengan mayoritas penduduknya beragama Islam. (iswahyudi)

Dr LR Retno Susanti MHum IST


12

SRIWIJAYA POST Jumat, 24 Juni 2011

Lahat, Pagaralam, Muaraenim, Empat Lawang

Karet 1,5 Tahun Dibabat ■ Kawanan Orang Bertopeng ■ Ratusan Petani Resah MUARAENIM, SRIPO - Ratusan petani karet yang sebelumnya tergabung dalam kelompok MHBM (Menanam Hutan Bersama Masyarakat) Simpangraja, Kecamatan Talang Ubi, mengaku resah. Tanpa sebab yang jelas ribuan bibit karet berusia 1,5 tahun dan lahan petani yang berada di lokasi Tebing Periau, Guci, Kelurahan Talangubi Selatan, ditebang oleh sekelompok orang tidak dikenal yang menggunakan topeng. “Bibit karet kami yang ditebang itu berumur sekitar 1,5 tahun. Kerugian mencapai ratusan juta rupiah. Kami sudah berupaya mengadukan masalah ini ke polisi, namun kurang ditanggapi,” ucap Ketua Kelompok MHBM Simpangra-

ja, Fauzi Halim yang lahannya ikut menjadi sasaran penebangan misterius, Kamis (23/6). Menurut Fauzi yang juga Ketua MKGR Kabupaten Muaraenim ini, permasalahan sengketa lahan antara masyarakat dengan pihak PT Musi Hutan Persada (MHP) ini sudah berlarutlarut, dan tidak ada penyelesaian dengan masyarakat. Selama ini jika ada masyarakat yang menebang pohon akasia langsung ditindaklanjuti oleh aparat kepolisian dan ditangkap, namun sebaliknya jika pihak PT MHP yang melakukan penebangan kebun atau mencaplok lahan milik masyarakat, aparat terkesan tutup mata. Fauzi mencontohkan, ka-

sus yang menimpa dirinya dan temanya Mukri yang menjadi korban penebangan oleh oknum PT MHP. Modusnya pelaku diamdiam dan cepat, jika ada kesempatan langsung menebas, jika ada warga mereka langsung kabur. Fauzi menambahkan, lahan kebun karet miliknya berumur 1,5 tahun seluas 19 hektare, dan yang sudah ditebang pelaku yang diduga suruhan oknum PT MHP sekitar empat hektare. “Mereka melakukannya kemarin (Rabu,Red) dengan membawa pekerja sebanyak tujuh truk sekitar pukul 12.30. Ada warga yang melihat, ketika warga beramai-ramai ke lokasi ternyata pelaku sudah menghilang,” ucapnya se-

raya mengaku, kasus ini langsung dilaporkan ke Polsek Talangubi namun petugas menya-rankan agar warga melapor ke Polres Muaraenim. Hal senada diungkapkan Mukri (50) warga Simpang Airport, Kelurahan Han-dayani Mulia, Talangubi. Kebun karetnya seluas 10 hektare habis ditebas oleh orang tak bertanggungjawab itu. Kapolres Muaraenim melalui Kapolsek Talang Ubi, AKP Ganjar Iman ketika dikonfirmasi, membenarkan jika ada warga yang melaporkan kasus penebasan areal karet garapan warga. “Karena masalah ini perdata kita anjurkan warga menempuh jalur perdata dulu,” kata AKP Ganjar . (ari)

SRIPO/ARDANI

DITEBANG —Petani menunjukkan bibit karet 1,5 tahun di kebun Fauzi Halim di Tebing Periau, Guci, Kelurahan Talangubi Selatan, ditebang orang tak dikenal, Kamis (23/6).

Pejabat Tertarik Tanaman Kakao Tim Ekspedisi Temukan Ilegal Loging EMPATLAWANG, SRIPO Hasil komoditi kopi dari Empatlawang terancam habis, pasalnya para petani mulai banyak beralih ke tanaman kakao. karena hasil pertanian komoditi kakao ini cukup menjanjikan, sehingga tidak heran bukan hanya para petani, melainkan pejabat di Kabupaten Empatlawang tertarik menanam kakao. Selain karena faktor keinginan masyarakat yang beralih bertanam kakao ini, ada beberapa faktor lain-

nya, seperti beberapa wilayah perkebunan kopi sudah beralih menjadi perkebunan sawit milik perusahaan, karena lahan mereka dijual. Data Dinas Kehutananan, Perkebunan dan Pertambangan Energi (Dishutbuntamben) Empatlawang, setidaknya tahun 2010 seluas 5.771 Ha perkebunan yang dinyatakan rusak, baik karena tanaman kopi sudah tidak produktif ataupun karena beralih ke tana-man lainnya. Karena itu, Dishutbuntamben gencar melakukan pere-

SRIPO/WILIEM WK

GANTI —Areal perkebunan petani kini mulai dibabat dan tanaman kopi diganti kakao. Foto diabadikan Kamis (16/6)

majaan kopi dengan sistem sambung (rejuvinasi) di mana batang kopi lokal disambung dengan bibit unggul jenis SE (Somatik Embri-ogenesis) dari Jember, setidaknya pada Tahun 2010 ini seluas 100 Ha, serta diversifikasi yakni sistem tumpang sari. Untuk di Kabupaten Empatlawang, petani yang telah beralih ke tanaman kakao banyak terdapat di kecamatan yang tidak jauh dengan kota Pagaralam, seperti Kecamatan Lintangkanan, Muarapi-nang, Pendopo. Hal ini juga karena didukung, suhu di daerah tersebut dingin, sehingga tanaman kakao ini cukup subur. Namun, beberapa kecamatan lainnya, seperti Pasemah Air Keruh (Paiker), Ulumusi, Talangpadang, Tebingtinggi para petani sudah mulai beranjak mengganti tanaman kopi dengan kakao. Kades Lubukgelanggang Kecamatan Tebingtinggi, Rustan mengatakan, di wilayah perkebunan desa mereka setidaknya ada dua pejabat yang telah membuka lahan kakao yang luasnya mencapai puluhan hektare.(st2)

PAGARALAM, SRIPO - Anggota Tim Ekspedisi Bukit Barisan 2011, menemukan beberapa oknum poslisi dan oknum TNI yang terlibat dalam aksi ilegal logging di Kabupaten Lahat, Empat Lawang dan Kota Pagaralam. Tim Ekspedisi menemukan keterlibatannya oknum Polisi dan TNI tersebut saat sedang menyisir kawasan bukit barisan sampai ke Kecamatan Kota Agung Kabupaten Lahat. Saat ini oknum tersebut tertangkap tangan sedang memasukan kayu dalam bentuk balok kedalam mobil. Saat ditanya anggota Tim Ekspedisi yang saat itu se-

dang tidak menggunakan seragam, oknum polisi tersebut mengatakan dia merupakan anggota polisi yang dinas di kawasan itu. “Kita memang sering menemukan kayu di beberapa kawasan hutan lindung di tiga Kabupaten/Kota yaitu Pagaralam, Lahat dan Empat Lawang. Bahkan kita juga sering menemukan kayu yang sudah berbantuk balok dan papan. Parahnya lagi aksi penebangan liar tersebut melibatkan oknum polisi dan TNI,” ujar Dansubkorwil Tim Ekspedisi Bukit Barisan wilayah Sumsel, Mayor Inf Doni Pramono, Kamis (23/6).

ditilang juga diminta mengurangi angkutan sesuai tonase yang ditentukan. Sekretaris Dishub Muaraenim, Nusirwan mengatakan, tujuan razia itu sesuai dengan Surat Edaran (SE) Gubernur Sumsel dan Bupati Muaraenim tentang masalah penertiban angkutan batubara supaya tidak melebihi tonase. Menurutnya, untuk truk maksimal 5 ton barang untuk keseluruhan sekitar 9

ton. Jika lebih bagi kendaraan yang melanggar ketentuan diambil tindakan berupa penilangan dan kendaraannya disuruh pulang kembali ke asal tempat penambangan dengan tujuan agar kendaraan tersebut dikurangi muatannya. “Kita akan lakukan razia secara rutin, bila perlu tiap hari samapi para pengguna jalan sadar dan mentaati aturan yang berlaku,” tegas Nusirwan. (ari)

kerusakan hutan. Namun tim ekpedisi menegaskan mereka tidak bertugas menangkap pelaku perambahan. Akan tetapi jika ditemukan saat berada di lapangan maka perlu juga dijadikan bahan laporan kepada pimpinan mereka. Walikota Pagaralam, H Djazuli Kuris, mengatakan, pihaknya sudah minta bantuan Kodim 0405 Lahat untuk membantu membrantas aksi pencurian kayu, pengrusakan hutan dan ilega loging yang marak terjadi di kawasan hutan lindung Gunung Dempo, Bukit Batok dan Bukit Dingin. (mg16)

Sungai Kelekar Terkontaminasi PRABUMULIH, SRIPO - Air Sungai Kelekar Prabumulih tidak laik lagi dikonsumsi. Tidak hanya itu, air yang mengalir di sepanjang kota Prabumulih itu juga sudah terkontaminasi. Kepala Dinas Pertambangan Energi dan Lingkungan Hidup (DPELH) Kota Prabumulih, Dani Fachrizal melalui staf Seksi Pengendalian Sumber Pen-

cemaran, Dian Saputra, Kamis (23/6) mengatakan, berdasarkan Pergub No.16/2005 tentang peruntukan air dan baku mutu air sungai nilai chemical oxigen demand (COD) dan biological oxigen demand (BOD), air Sungai Kelekar sudah tidak sesuai dengan standar yang ditentukan. Standard nilai COD dalam batas normal yakni kurang dari atau

Ratusan Truk Batubara Dirazia MUARAENIM, SRIPO - Tim gabungan Pemkab Muaraenim melakukan razia besar-besaran. Tidak kurang ratusan truk dan dumptruk batubara terjaring razia, Kamis (23/6) di Simpang Kepur, Muaraenim. Tim gabungan itu terdiri dari Dishub, Polisi, TNI dan POM (CPM). Kendaraan yang melanggar langsung ditilang. Sedangkan kendaraan yang melebihi tonase terutama angkutan batubara selain

Jika dilihat dari beberapa lokasi perambahan hutan yang ditemukan tim ekspedisi, memang kawasannya cukup jauh dan sulit dijangkau warga. Hal ini diduga membuat para pelaku lebih leluasa melakukan aksi penebangan kayu dikawasan hutan lindung tersebut. “Berdasarkan data yang kita dapat di sejumlah daerah baik dikawasan Gunung Dempo, Jarai, Kota Agung, Pajarbulan, Ulu Musi, dan Pendopo, sudah ribuan hektar hutan lindung yang kondisi rusak akibat aktivitas perambahan,” jelasnya. Saat ini tim ekspedisi terus melakukan pendataan

sama dengan 10mg/l. Sementara COD di sungai Kelekar rata rata sudah diatas 10mg/L bahkan berada di kisaran hingga 57mg/l. Demikian juga nilai BOD dalam batas normal yakni kurang dari atau sama dengan 2mg/L. Sementara nilai BOD sungai Kelekar berada diatas 2 mg\Lhingga 18,5mg/L. Dilihat dari Demand Oksigen (DO)-nya jumlah oksigen dalam airseharusnya lebih dari atau sama dengan dari 6mg/liter. Namun DO

sungai kelekar sudah kurang dari 6 mg/L. Sama seperti tahun lalu, pada 2011 pihaknya juga melakukan penelitian dengan mengambil sample air di aliran Sungai Kelekar yang meliputi anak sungai kelekar di wilayah Rambang, Gohong Gabus, Sungai Kelekar Jembatan Limau (Patihgalung), Sungai Sedupi, Sungai Kelekar Sukaraja,Sindur, Sungai Kelekar jembatan Pangkul. “Kesimpulan kami air sungai terlalu bahaya untuk dikonsumsi.(cr2)

1.670 Pramuka Kema T emu Pelajar Temu

SRIPO/ARDANI

RAZIA TRUK — Tim gabungan Pemkab Muaraenim melakukan razia truk pengangkut batubara, Kamis (23/6) di simpang Kepur Muaraenim.

LAHAT, SRIPO - Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Lahat bekerja sama dengan Kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten Lahat, melaksanakan perkemahan temu Pelajar. Perkemahan diikuti 1670 peserta dan dilaksanakan selama tiga hari, di bumi perkemahan Cendrawasi Manggul kabupaten Lahat. Kakwarcab Kabupaten Lahat, Imran Marus didampingi Kadiknas Lahat Suhirdin seusai acara pembukaan perkemahan, Kamis (23/6) menjelaskan, perkemahan temu pelajar merupakan ajang memupuk kebersamaan. (mg10)


SRIWIJAYA POST Jumat, 24 Juni 2011

17

Indralaya, Kayuagung, Martapura, Muaradua

Maksimal 50 Liter Perhari ■ Jatah Pengecer BBM MARTAPURA, SRIPO Masyarakat yang ingin membeli Bahan Bakar Minyak (BBM) di Stasiun Pengisian Bahanbakar Umum (SPBU) hanya dijatah 50 liter per hari, dengan ketentuan harus memiliki izin resmi dari Disperindag Kabupaten OKU Timur. “Bagi pengecer yang tidak memiliki izin resmi dari Disperindag, tidak akan dilayani oleh SPBU,” kata Kapolres OKU Timur, AKBP Kristiyono SIk MSi seusai pertemuan dengan Disperindag dan Delapan pengelola SPBU yang beroperasi di OKUT, Kamis (23/6). Pertemuan itu untuk mencari solusi guna mengatasi kelangkaan BBM di OKUT sejak beberapa pekan terakhir. “Kesepakatan yang sudah kita setujui bersama ini agar tidak dilanggar. Karena itu, kita akan menurunkan anggota untuk memantau SPBU agar pasokan dan kebutuhan untuk masyarakat OKUT dapat terpenuhi,” ujar Kapolres. Menurut AKBP Kristiyono, kepolisian segera mengeluarkan surat edaran tentang pembuatan izin bagi masyarakat yang akan menjual BBM

JADI tidak ada alasan lagi pengecer belum mengetahui perihal surat izin dari Disperindag secara eceran. Hal itu dilakukan agar setiap warga yang menjual BBM eceran mengantongi perizinan dari kepolisian dan pemerintah. “Jadi tidak ada alasan lagi pengecer belum mengetahui perihal surat izin dari Disperindag,” katanya. Kapolres menambahkan, penyebab terjadianya antrean kendaraan di sejumlah SPBU adalah banyaknya pengecer dari wilayah lain yang membeli BBM dengan cara antre. Sementara penyebab lainnya adalah terbatasnya stok yang dikirim pertamina. “Jika ketahuan ada pengecer yang melakukan penimbunan BBM, maka tindakan tegas akan kita lakukan sesuai ketentuan perundangundangan. Bahkan jika ada unsur pidananya, maka akan kita proses lebih lanjut,” tandas kapolres. (mg3)

Proyek Pembibitan Sapi Gagal ■ Telan Anggaran Rp 3,5 M ■ Melalui DAK APBN 2008 BATURAJA, SRIPO - Proyek pembibitan sapi yang dikelola oleh Dinas Peternakan (Disnak) Kabupaten OKU senilai Rp 3,5 miliar di kawasan Desa Kurup Kecamatan Lubukbatang, gagal total. Dari 80 ekor sapi yang diberikan pemerintah, sebanyak 57 ekor dilaporkan mati. Bahkan 25 ekor kambing dalam proyek yang dibiayai melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) ini semuanya mati. “Hewan ternak bantuan pemerintah ini sebagian besar mati dengan alasan kekurangan pasokan rumput pakan ternak. Dari 80 ekor sapi tinggal tersisa 23 ekor yang masih hidup dalam kondisi kurus,” kata anggota Komisi II DPRD OKU, H Rahman. Sidak yang dilakukan Komisi II ke kawasan pembibitan ternak, Kamis (23/6), menemukan proyek pembibitan sapi dengan me-nelan anggaran Rp 3,5 miliar dari Dana Alokasi Khusus (DAK)

melalui APBN Tahun 2008 itu dilakukan seadanya saja. Terbukti, soal pakan ternak berupa rumput menadi kendala di lapangan, namun tidak segera dicaraikan solusinya, sehingga sapi peliharaan mati. “Parahnya lagi proyek pembibitan sapi di areal selus 20 hektere itu terlihat sudah lama terbengkalai,” tegas Rahman. Pendapat senada dikemukakan anggota Komisi II Dra Umi Hartati. Menurutnya, kegagalan proyek sapi itu membuktikan kinerja aparat di jajaran Disnak OKU amburadul. “Semula pemerintah m e n g h a r a p k a n pembibitan sapi ini menjadi contoh bagi peternak sapi di Kabupaten OKU, namun yang terjadi justru proyek ini mubazir,” kata Umi seraya menjadwalkan pemanggilan Kepala Disnak OKU. Secara terpisah Kabid Peternakan pada Disnak

297 Desa di OKI Dapat ADD ■ Termasuk 13 Kelurahan KAYUAGUNG, SRIPO Sebanuyak 297 desa dan 13 kelurahan di Kabupaten OKI akhirnya menerima kucuran Dana Alokasi Desa (DAD), dana bagi hasil pajak daerah, retribusi daerah, pajab bumi dan bangunan (PBB), hasil lelang lebak lebung (L3), serta bantuan dari Pemprov Sumsel tahun anggaran 2011. Bupati OKI Ir H Ishak Mekki MM yang menye-

rahkan langsung SK bersama soal dana tersebut, Kamis (23/6) mengatakan, ada poin-poin penting yang harus dilakukan oleh seluruh kepala desa (Kades) dalam perencanaan, pengelolaan dan pertanggungjawaban dana ADD, sebagai nafas dalam mewujudkan pemerintahan yang bersih dan baik. “Perencanaannya harus matang, dan [elaksanaannya harus transparan,”

kata bupati. Ishak menyarankan, sebelum melaksanakan proyek yang dibiayai dengan dana ADD dan bantun pemprov Sumsel, maka akan lebih baik lagi bila diawali dengan musyawarah, yang tentu saja harus dilengkapi berita acara dan daftar hadir dan ditandatangani oleh peserta musyawarah. “Harpannya agar pelaksanaan proyek pedesaan ini mempunyai unsur partisipasi yang maksimal

SRIPO/MAT BODOK

SIMBOLIS — Bupati OKI, Ir H Ishak Mekki MM menyerahkan SK Bersama dana ADD secara simbolis kepada Camat Kota Kayuagung, Herdi Apriansyah SSTP MM, Kamis (23/6).

dari masyarakat, terutama dalam penyusunan Rencana Anggaran Penerimaan dan Belanja (RAPB) Desa,” kata bupati. Bupati menekankan agar dalam menentukan harga barang dan bahan bangunan harus berdasarkan harga pasar setempat ditambah perhitungan pajak dan ongkos angkut. “Yang paling penting bahwa semua yang dikerjakan ini harus dipertanggungjawabkan. Karena itulah pelaksnaan ADD harus sesuai ketentuan dan peraturan p Perundang-undangan,” pesan Ishak. Sementara itu Kepala Badan PMPD Kabupaten OKI, H Nehru BHM Saleh SSos mengatakan, saat ini Pemkab OKI menyerahkan sepenuhnya kepada masyarakat di pedesaan untuk menyusun perencanaan pembangunan yang partisipatif sesuai dengan musyawarah desa. “Karena itu perencanaan proyek pembangunan desa harus melibatkan masyarakat desa tersebut,” tandasnya. (std)

OKU, Ir Situmorang mengatakan, kegagalan pembitan sapi di Desa

Kurup itu akibat kekurangan pasokan pakan berupa rumput. Sementara anggaran Rp 130 juta dari pemerintah hanya cukup untuk gaji petugas UPTD Kurup. “Rumput di kawasan peternakan ini susah didapat, sehingga sapi yang

dipeliharfa sebagian besar mati, dan kambing mati semua,” kata Situmorang seraya menambahkan, selain itu ada juga ternak yang hilang dicuri dan ada juga sapi yang masuk ke dalam jurang sehingga mati. (eni)

SRIPO/LENI JUWITA

GAGAL —Komisi II DPRD OKU melakukan inspeksi mendadak ke lokasi proyek pembibitan sapi di Desa Kurup Kecamatan Lubukbatang, Kamis (23/6). Proyek senilai Rp 3,5 miliar ini gagal total.

126 Anak Dikhitan ■ HUT Bhayangkara di OKUS MUARADUA, SRIPO - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-65, Markas Polisi Resor (Mapolres) Ogan Komering Ulu Selatan (OKUS) menggelar sejumlah kegiatan bakti sosial (Baksos), Kamis (23/6). Baksos ini dibuka oleh Asisten I Pemkab OKUS, H Cheruman Gunawan didampingi Wakapolres OKUS Kompol Imam Anshori SSos. Hadir dalam baksos itu sejumlah kepala dinas instansi,

para camat, KBP3, PKK dan Bhayangkari serta ratusan masyarakat setempat. Sebanyak 126 anak-anak dari seluruh penjuru kabupaten OKUS berdatangan untuk mengikuti khitanan massal. Panitia memberikan bingkisan berupa kain sarung dan baju koko serta songkok haji bagi peserta khitanan massal. “Peserta khitnan massal awalnya hanya ditargetkan 30 anak. Namun ternyata antusias masyarakat OKUS sangat

tinggi hingga mencapai lebih dari 126 anak,” kata Kapolres OKU Selatan, AKBP Drs Azis Saputra melalui Wakapolres, Imam Anshori SSos. Sementara untuk peserta donor darah lanjut Imam, terkumpul 25 orang terdiri dari anggota Polres dan Polsek. Sedangkan peserta Keluarga Berencana (KB-Kes) mencapai 112 orang dan untuk pengobatan gratis 196 peserta. “Kita bersyukur antusias masyarakat sangat tinggi dalam perayaan HUT Bhayangkara ke-65 ini,” ujarnya. (mg3)

Hasil Panen Paiker T ur un Tur urun EMPATLAWANG, SRIPO Diperkirakan akibat terserangnya hama perusak tanaman dan buah, terutama wereng, hasil panen dari Kecamatan Pasemah Air Keruh (Paiker) turun drastis. Masyarakat juga kewalahan cara membasmi hama wereng ini, karena kurangnya pengetahuan pengelolaan tanaman. Masyarakat Kecamatan Paiker yang termasuk keca-

matan penyumbang terbesar pangan di Empatlawang ini mengharapkan perhatian Pemkab Empatlawang. “Saat ini tenaga penyuluh pertanian (PPL) di Kecamatan Paiker hanya satu orang, tentu tidak dapat maksimal. Oleh karena itu Pemkab Empatlawang hendaknya dapat menambah PPL,” kata Camat Paiker, Suryadi Husen saat pelantikkan Kades Air Mayan yang langsung dilan-

tik oleh Bupati Empatlawang, H Budi Antoni Aljufri, Kamis (23/6). Menyikapi hal itu Bupati Empatlawang, H Budi Antoni Aljufri mengatakan, pihaknya segera menurunkan tim peneliti penyebab menurunnya produksi dari kecamatan penyumbang beras terbesar di Em-patlawang itu. Sedangkan untuk PPL akan terus diupayakan penambahannya. (st2)


18

SRIWIJAYA POST Jumat, 24 Juni 2011

Banyuasin, Musirawas, Lubuklinggau

Tiga Pasang Calon Bupati Ditetapkan ■ Besok Pengundian Nomor Urut ■ Dodi dan Pahri Rajin ke Desa SEKAYU, SRIPO - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), secara resmi mengumumkan penetapan pasangan calon bupati dan wakil bupati yang memenuhi syarat dan berhak berta-

rung pada Pilkada Muba 27 September mendatang. Tiga pasangan calon itu adalah, H Pahri Azhari-Beni Hernedi, H Dodi Reza AlexH Islan Hanura, dan H Sulgani Pakuali-Suljari. “Penetapan tiga pasang-

Parpol Pendukung Calon ■ Pahri- Beni: 15 parpol yakni PAN, PDIP, Demokrat, PKS, PKB, PBR,PNBK, PIS, PPDI, PPIB, PKP, PDK, PKNU, PKDI dan PPRN. ■ Dodi-Islan: 21 parpol yakni Golkar, PPP, Hanura, Gerindra, Barnas, PKPB, PPRN, PNI Marhaenisme, PPNUI, Pelopor, PSI, PPI, PBB,Partai Merdeka, PMB, Patriot, Partai Buruh, PDS, PPPI, PKPI, dan PPD. ■ Sulgani-Suljari melalui jalur independent.

an calon ini secara resmi kita umumkan setelah melalui masa verifikasi dan pleno. Selanjutnya, Sabtu (27/6) kita melakukan pengundian nomor urut peserta,” kata Ketua KPU Muba, Khadafi SE, Kamis (23/6). Dikatakan, secara tertulis kepastian penetapan ini mengacu kepada keputusan KPU Muba No.23/Kpts/ KPU-Kab/006.435410/2011 Tahun 2011 tentang Penetapan Pasangan Calon Bupati dan Calon Wakil Bupati Muba menjadi peserta pemilihan umum bupati dan wakil bupati Muba 2011. Selain itu keputusan rapat

pleno KPU Muba 23 Juni 2011 hingga menghasilkan ketetapan tiga pasang calon yang sah dan berhak mengikuti Pilkada Muba 2011. Sementara itu, upaya merebut simpati masyarakat menjelang Pilkada Muba 27 September mendatang terus dilakukan masing-masing pasangan calon. Baik Dodi maupun Pahri serta Sulgani, sibuk mengunjungi warga di berbagai kecamatan dan menggelar beberapa kegiatan. Pantauan Sripo dalam sebulan terakhir, Dodi dan Pahri menjadi dua calon yang paling intens menjalin komuni-

Lumpur Sungai Kelingi Dikeruk LUBUKLINGGAU, SRIPO Pengerukan lumpur Sungai Kelingi di BK0 Dam Watervang Lubuklinggau diperkirakan memakan waktu sekitar dua atau tiga bulan. Pengerukan Lumpur itu sendiri sudah dimulai sejak awal Juni 2011 lalu. Tujuan dilakukan pengerukan lumpur sungai Kelingi, agar debit air saluran irigasi bertambah. Karena endapan lumpur yang menumpuk di BK0 Dam Watervang berpengaruh terhadap suplai air irigasi yang mengairi pesawahan petani. Pelaksana Teknis Irigasi II Balai Besar Wilayah Sungai Sumatera Khairul Huda mengatakan, volume lumpur yang dikeruk tersebut sekitar 15.000 meter kubik. “Lebih kurang sekitar itu jumlahnya. Pelaksanaannya sendiri diperkirakan sekitar dua atau tiga bulan, meskipun dalam kontraknya itu dijadwalkan masa pekerjaan pengerukan lumpur itu sela-

ma enam bulan,” ujarnya. Dijelaskan, selama masa pengerukan ini, tidak dilakukan pengeringan total, karena pintu air saluran irigasi tidak ditutup seluruhnya. Karena itu, para petani, baik petani padi mau

pun petani kolam ikan, tak perlu khawatir tak mendapatkan pasokan air. Menurutnya, bendungan Watervang, sebagai induk saluran irigasi memiliki tiga pintu air. “Ketika proyek penge-

rukan lumpur dikerjakan, yang ditutup hanya dua pintu, sedangkan satu pintu tetap dibuka, untuk masuk ke saluran irigasi. Karena itu, meski pekerjaan dilakukan, petani tetap bisa beraktifitas,” katanya. (zie)

SRIPO/AHMAD FAROZI

LUMPUR — Pengerukan lumpur Sungai Kelingi di BK0 Dam Watervang dimulai awal Juni lalu. Tampak pekerja sedang mengeruk lumpur menggunakan alat berat.

Ishak Mekki Pimpin Apel Pelaksanaan Jamnas Pramuka ■ Perhelatan Jamnas Pramuka Terbaik di Nusantara UPACARA apel gelar pasukan pengamanan dan pendukung suksesnya Jambore Nasional (Jamnas) Pramuka IX yang akan dilaksanakan di Bumi Perkemahan Danau Teluk Gelam Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), 2-9 Juli mendatang, Kamis (23/6) dipimpin langsung oleh Bupati OKI, Ir H Ishak Mekki MM selaku inspektur upacara. Di kesempatan ini H Ishak Mekki mengatakan, bahwa apel gelar pasukan ini merupakan representasi dari kesiapan atas tanggung jawab dan kepercayaan yang diberikan oleh negara dan seluruh rakyat Indonesia untuk

H Ishak Mekki MM

Letkol Inf Mangaraja S

AKBP Agus F SIk

menjamin keamanan, ketertiban, dan kelancaran penyelenggaraan Jambore di Bumi Perkemahan Danau Teluk Gelam. Selain itu, apel bertujuan mengawal dan menga-

mankan jalannya Jambore Nasional mulai dari tahap pembukaan sampai dengan purna Jambore Nasional untuk mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif selama pelaksanaan Jamnas. Sebab, Jamnas Pramuka merupakan tanggung jawab kita bersama. “Momentum ini kiranya menjadi komitmen kita untuk bersama-sama mensukseskan kegiatan tersebut, baik dalam tahap persiapan, pelaksanaan maupun evaluasinya nanti. Karena suksesnya Jamnas Pramuka bukanlah hanya tanggung jawab anggota gerakan pramuka saja. Tetapi juga pemerintah

dan seluruh lapisan masyarakat,” kata Ishak Mekki. Untuk itu, Ishak Mekki mengajak lapisan masyarakat untuk menjadikan pelaksanaan Jamnas Pramuka IX tahun 2011 di Bumi Perkemahan Danau Teluk Gelam ini sebagai perhelatan Jamnas terbaik di Nusantara ini dari jamnas yang pernah ada. Sementara itu, Kapolres OKI AKBP Agus F SIk menyatakan, pihaknya telah siap untuk mengamankan selama kegiatan Jamnas berlangsung, baik untuk di lokasi kegiatan maupun di sepanjang jalan lintas Timur (Jalintim) OKI dan di berbagai titik lainnya dijamin aman. Namun, keamanan disini tak lepas dari pihak kepolisian saja. Tetapi besar harapannya untuk mengajak secara bersama menjaga keamanan masingmasing. “Kalau dari Polres personel 263 orang, namun itu juga dibackup dari Polda Sumsel, belum lagi pengamanan dari TNI dan Satpol PP, pada intinya kita telah siap menyongsong Jamnas,” kata AKBP Agus. (ADV)

PARIWARA

PARIWARA

Bupati OKI, Ir H Ishak Mekki MM menyematkan tanda pasukan pengamanan Jamnas Pramuka 2-9 Juli di Bumi Perkemahan Danau Teluk Gelam pada salah satu personel Satpol PP.

Bupati OKI, Ir H Ishak Mekki MM meninjau persiapan apel gelar pasukan pengamanan Jambore Nasional (Jamnas) Pramuka IX yang akan berlangsung 2-9 Juli 2011 di Bumi Perkemahan Danau Teluk Gelam.

kasi dengan masyarakat di Muba. Komunikasi diwujudkan dalam bentuk kegiatan seperti lomba dan penampilan hiburan berupa wayang. Seperti dua hari terakhir, Dodi yang saat ini menjadi anggota DPR RI menyapa warga di pedesaan hingga ke talang. Tidak hanya berkunjung, untuk melihat dan merasakan langsung kehidupan warga desa, Dodi rela menginap di rumah warga. “Saya sangat senang sekali bisa berada di antara masyarakat Muba, apalagi merasakan langsung segala bentuk aktifitas dan rutinitas seperti ini. Keber-

samaan ini yang perlu kita pertahankan. Terimakasih warga sudah menyambut saya dengan baik, dan sudi mendukung pencalonan saya dalam Pilkada Muba nanti,” ucap Dodi. Komunikasi intensif juga dilakukan calon bupati Muba lainnya, Pahri Azhari. Pejabat incumbent ini sangat banyak meluangkan waktu bertemu masyarakat Muba di seluruh penjuru desa dan talang. Berbagai kegiatan pun dilaksanakan untuk menciptakan rasa kebersamaan antar warga. Pagelaran wayang semalam suntuk pun kerap men-

SRIPO/MG1

Khadafi

jadi menu hiburan yang tidak pernah absen dari setiap kunjungan Pahri ke pedesaan.(mg1)

Warga Minta Diganti 300 Ha ■ PT TBL Garap Lahan Trans BANYUASIN, SRIPO - Sebanyak 150 kepala keluarga (KK), warga transmigrasi Desa Prambahan Baru Kecamatan Banyuasin I, sebagai pemilik sah lahan 248 hektare yang sudah menjadi lahan hak guna usaha PT Tunas Baru Lampung (TBL), bersedia menerima tawaran perusahaan yang akan menggantinya dengan lahan baru di Desa Sebubus. Namun warga minta lahan mereka diganti seluas 300 hektare, bukan 248 hektar, karena lahan yang diganti itu bukan berada di desa mereka namun sudah masuk desa lain yakni Desa Sebubus. “Intinya warga minta lahan ini dikembalikan, karena mereka tidak pernah merasa menjual lahan tersebut ke PT TBL,” kata Kades Prambahan Baru, Sarori bersama sejumlah perwakilan warga dalam rapat di Pemkab Banyuasin, Kamis (23/6).

Namun mengingat lahan seluas 248 hektare itu sendiri saat ini sudah masuk lokasi hak guna usaha (HGU) PT TBL yang sudah menjadi kebun inti kelapa sawit, maka warga minta lahan diganti menjadi 300 hektare, dengan alasan lahan yang akan diganti itu sudah masuk desa lainnya, yakni Desa Sebubus. Manajemen PT TBL, M Dani belum dapat menjawab permintaan warga transmigrasi Prambahan baru itu, namun dia akan menyampaikan aspirasi warga itu ke direksi perusahaan. Karena selama ini direksi mengutuskan dirinya rapat di Pemkab Banyuasin ini dengan tawaran siap mengganti lahan seluas 248 hektare lahan milik warga Prambahan Baru ini dengan lokasi di Desa Sebubus dan lahan itu sendiri sudah disiapkan. “Warga bersedia diganti la-

han di Sebubu, tapi mereka minta 300 hektare bukan 248 hektare. Maka ini akan saya sampikan ke Direksi PT TBL dulu, sehingga untuk mempermuda saya melaporkan ada baiknya dibuat surat resmi sehingga dapat langsung saya sampaikan,” jelasnya. Kabag Pemerintahan Umum Pemkab Banyuasin, M Senen Har SIP MSi mengatakan, berdasarkan SK Bupati Banyuasin No.790/ Tahun 2009 luas Desa Prambahan Baru 680 hektare. “Jadi kalau PT TBL akan mengganti 600 hektare lahan desa tersebut dengan menggatikannya dengan lahan di Desa Sebubus kita tidak setuju, karena desa ini nantinya akan berkembang baik itu penduduk maupun ekonominya. Kalau sudah semuanya diganti ke Sebubus takutnya masyarakat tidak bisa lagi membuat rumah di Desa Prambahan Baru karena sudah masuk HGU PT TBL,” tandasnya.(udn)


SRIWIJAYA POST Jumat, 24 Juni 2011

19

Bangun Nama Besar HMI 129 Siswa TK-SD IT Harapan Mulia Dilepas PALEMBANG, SRIPO — Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) memiliki nama besar, bahkan organisasi ini melahirkan kader dan pemimpin bangsa yang Islami dan moderat. HMI harus dibangkitkan sehingga memberikan kontribusi riil bagi masyarakat dan kehidupan berdemokrasi. Hal itu dikatakan Gubernur Sumsel Ir H Alex Noerdin SH ketika menghadiri pelantikan pengurus HMI

Cabang Palembang periode 1432-1433 H/2011-2012 M di Hotel Grand Duta, Kamis (23/6). Jumlah pengurus yang dilantik 30 orang. Pelantikan dihadiri Ketua KAHMI Sumsel Ir H Amiruddin Inoed, Ketua PB HMI, Nur Fajriansyah dan aktivis HMI lainnya. Alex berpesan, agar keluarga besar HMI Palembang khususnya pengurus yang dilantik agar menjadi intelektual muda yang memberi

PALEMBANG — Terdakwa Damar Zainal (24), spesialis pencuri barang-barang milik pasien rumah sakit divonis hukuman 18 bulan penjara saat sidang di Pengadilan Negeri (PN) Palembang, Kamis (23/6). Terdakwa warga Jl Tegal Binangun Lrg Langgar Kel Palju Darat Kec Palju Palembang kepergok mencuri dompet milik pasien di kamar inap RSRK Charitas Palembang, Sabtu (26/3), pukul 11.00. (mg19)

kesejukan dan keteduhan di masyarakat. Tidak hanya itu, mendidik dan mencerdaskan kehidupan bermasyarakat. “Itu yang saya minta, karena kalau dulu kita mendengar nama HMI itu luar biasa, sekarang kembalikan lagi HMI agar berjaya,” kata Alex Noerdin, seraya menambahkan pemerintah akan memfasilitasi. Fasilitas itu, ungkap Alex, berupa menyediakan kantor sehingga dapat menginventarisir seluruh anggotanya, tempat berkumpul, diskusi sehingga jika ada acara tidak perlu di hotel. Ketua HMI Palembang periode 2011-2012, Hari Azwar mengatakan, langkah awal yang akan dilakukan pihaknya ke depan untuk kemajuan HMI Palembang adalah, melakukan pembenahan internal di HMI, seperti pengaktifan kembali lembaga-lembaga di HMI. “Lembaga-lembaga itu antara lain lembaga pers, hukum dan lembaga pendidikannya, karena selama ini lembaga-lembaga di HMI Palembang ini mengalami kefakuman,” katanya. (sin)

rusan Kecamatan Tebingtinggi ini berhasil ditangkap warga, sedangkan temannya Si berhasil melarikan diri ke dalam kebun karet. Akibatnya, warga yang kesal langsung menghajar hermansyah hingga babak belur. Warga kemudian menyerahkannya ke Mapolsek Merapi Barat, untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya. Kapolres Lahat AKBP Benny Subandi melalui Kapolsek Kikim Barat AKP M Nuh ke-

tika dikonfirmasi membenarkan kejadian tersebut. Menurutnya, pelaku tertangkap tangan mencuri sepeda motor bersama temannya. Hermansyah berhasil ditangkap warga, sedangkan Si berhasil melarikan diri. “Pelaku dikenakan pasal 363 KUHP dengan ancaman minimal 5 tahun. Tersangka Si saat ini masih dalam pengejaran anggota Polsek Merapi Barat,” ujar AKP M Nuh. (mg10)

hilang diambil. Total kerugian ditaksir Rp 4,5 juta. Kemudian rumah milik Kurnia Irawan (37) di Jl Nusa Indah Kampus No 58 RT 36 Kelurahan Lorok Pakjo, juga dimasuki pencuri, Selasa (21/6) pukul 05.20. Lima unit HP Nokia, satu buah cincin emas 22 karat bermata kecubung, uang tunai Rp 330 ribu dan satu buah jam tangan. Kerugian ditaksir Rp 6 juta. Semuanya melapor ke Polsek Ilir Barat I. Kapolresta Palembang Kombes Pol Drs Agus Sulistiyono melalui Kompol Tulus Sinaga telah meneri-

ma laporan tersebut dan dalam proses penyelidikan. Syamsuri (54) karyawan Toko Radja Diesel yang terletak di Jl Jenderal Sudirman No 350 Palembang melapor ke unit siaga Ops Polda Sumsel, Rabu (22/6) sekitar pukul 10.00 setelah toko tempat dirinya bekerja telah dibobol kawanan maling. Akibat kejadian ini 15 unit mesin merek Honda, 20 unit bor tangan, uang tunai Rp 55 juta dan spare part mesin lainnya dibawa kabur pelaku. Atas kejadian ini korban mengalami kerugian Rp 200 juta. (mg4/mg14)

tanpa disadari korban datang truk dari arah belakang dengan kecepatan tinggi langsung menyeruduk motor yang dikendarai korban. Korban yang ditabrak dari belakang langsung oleng dan terjatuh dari atas motornya. Truk yang menabrak dari belakang langsung menggilas tubuh korban yang tergeletak di aspal. Kontan saja, korban yang tergilas truk langsung tewas di lokasi kejadian dengan kondisi yang sangat mengenaskan, sedangkan truk yang menabrak korban langsung kabur. “Kami dapat telepon katanya dari polisi, anak aku kecelakaan. Aku sempat tidak percaya karena baru saja mengantar ke Gandus.

Mau bagaimana lagi, namanya sudah musibah. Anaknya terpaksa tinggal sama kami karena ibunya dan anak saya sudah cerai dua tahun yang lalu,” tambahnya. Polisi yang mendapat informasi langsung menuju ke lokasi kejadian dan mengamankan korban. Korban langsung dibawa ke Kamar Mayat RSMH Palembang untuk dilakukan visum sambil menunggu pihak keluarga datang. Atas peristiwa ini, korban mengalami pecah di bagian kepala, leher nyaris putus, luka robek di tangan kiri dan patah tulang di kedua paha. Setelah dilakukan visum jenazah korban langsung dibawa pulang pihak keluarga untuk dimakamkan. (mg14)

Nit Divonis Empat Tahun PALEMBANG — Terbukti memiliki narkoba jenis sabu-sabu seberat 0,114 gram, M Zulkarnain alias Nit (21) divonis hukuman empat tahun penjara saat sidang di Pengadilan Negeri (PN) Palembang, Kamis (23/6). Terdakwa ditangkap petugas di kawasan tempat tinggalanya Jl Kapten Anwar Sastro Lr Dr Hakim RT 20 RW 07 Kel Sei Pangeran Kec IT Palembang, Rabu (16/2), pukul 17.00. (mg19)

Pencuri Barang Pasien Divonis 18 Bulan

Diteriaki Maling ABG Dikeroyok dari halaman 20 lik motor. Tanpa dikomandoi, warga yang berada di sekitar lokasi langsung mengejar keduanya. Mungkin karena gugup, motor yang dikendari Hermansyah kemudian terjatuh di badan jalan. Warga Desa Te-

Maling Gondol Empat Batang Emas dari halaman 20 Sedangkan di tempat yang berbeda, kosan yang dihuni Wina Anggraini (21), Jl Radial Rususn Blok 41 Lt IV Kelurahan 24 Ilir Kecamatan Ilir Barat I dimasuki pencuri, Rabu (22/ 6) pukul 08.00. Barang yang hilang yakni satu setengah suku emas 24 karat berupa cincin. Uang Rp 400 ribu juga

Nando Terpaksa Ikut Kakek dari halaman 20 Kawasan KM 5 untuk diantarkan ke Gandus. Setelah mengantarkan bapaknya dan anaknya Nando yang juga ikut dengan kakeknya bekerja di Gandus, korban pergi menuju ke arah KM 12 untuk bekerja sebagai juru parkir. “Tidak ada firasat sebelum kejadian, tetapi saat di jalan memang dia berpesan kalau titip anaknya agar dijaga,” ujarnya sambil menahan tangis. Korban melaju ke arah KM 12 dengan mengendarai sepeda motor Honda Supra BG 5207 PI,

PALEMBANG, SRIPO — Sebanyak 70 siswa TK dan 59 SD Islam Terpadu Harapan Mulia bersama guru dan orangtua murid mengikuti acara perpisahan di Graha Sriwijaya, Unsri Bukit Besar, Kamis (23/6). Berbagai pertunjukan ditampilkan siswa-siswa Yayasan Harapan Mulia ini. Mulai dari tari, drama, dan musik. Pada acara ini juga dihadiri Wakil Walikota Palembang H Romi Herton beserta Hj Masyitoh Romi Herton, mewakili orangtua murid menyampaikan kata sambutannya. Hadir juga Direktur Rumah Sakit (RS) Dr Syadikin Bandung Dr H Bayu Wahyudi SpOG karena anaknya menjadi siswa di SD Islam Terpadu Harapan Mulia yang terletak di Jl Dr Wahidin ini. “Saya sebetulnya jam ini

SRIPO/SYAHRUL

DRAMA SISWA — Siswa kelas 6 SD Islam Terpadu Harapan Mulia menampilkan drama satu babak pada acara pelepasan siswa TK dan SD Islam Terpadu Harapan Mulia di Graha Sriwijaya, Unsri Bukit Besar, Kamis (23/6).

akan minta izin meninggalkan acara, berhubung anak saya tampil, walaupun masih malu-malu, maka tetap

menunggu hingga selesai drama ini,” jelas Wawako. Dikatakan juga Romi Herton, Harapan Mulia su-

dah tidak diragukan lagi kualitas, baik pengajarnya maupun siswanya. Dituturkan oleh Ketua Yayasan TK dan SD IT Harapan Mulia, Ir Hj Umi Rosidah pelepasan siswa ini telah memasuki tahun ke sembilan. “Harapan Mulia akan selalu meningkatkan kualitas pendidikan karakter, sehingga menumbuhkan semangat belajar dan membaca sejak usia dini,” ujar wanita berkacamata ini, Ditambahkannya, sebagai evaluasi kedepan akan dilakukan perbaikan secara terus menerus untuk mencoba metode pembelajaran bagaimana anak sangat gembira datang ke sekolah tanpa ada rasa tertekan. “Ada rasa yes, aku mau sekolah,” ungkap Umi sambil mengakhiri wawancara. (sts)

Askes RS Pemerintah Tak Dipunggut Biaya PALEMBANG, SRIPO — Sejak Mei 2011 peserta Askes dari rumah sakit pemerintah sudah tak dipungut biaya. Program ini merupakan program kerjasama PT Askes Palembang dengan Rumah Sakit Mohammad Hoesin Palembang. “Sejak Mei 2011 peserta Askes dari rumah sakit pemerintah sudah tidak dipungut biaya,” kata Kepala PT Askes Cabang Palembang Handaryo usai mengikuti Rapat Forum Bersama Pemkot Palembang, kemarin. PT Askes (persero) ber-

Penderita tak Mau Diperiksa dari halaman 9 dangkan di 2011 hingga Juni ditemukan 27 penderita. “Angka ini akan terus bertambah, karena ada penderita yang tidak mau diperiksa,” katanya. Mencermati tingginya warga kota terinfeksi virus yang belum ada obatnya ini, 50 perusahaan yang ada di

Debat Terbuka untuk Balon Rektor Unsri dari halaman 9 ra. Balon yang terpilih minimal memperoleh 35 persen dari total suara yang ada. Sebelum sampai pada tahapan debat, ada serangkaian proses penjaringan bagi balon rektor. Ia haruslah dicalonkan atau mencalonkan sendiri, dari dosen, karyawan atau mahasiswa Unsri, untuk diproses dalam proses selanjutnya penjaringan. “Calon harus diusulkan atau mengusulkan sendiri, meskipun hanya satu yang mengusulkan akan tetap diproses,” ungkap Andy Maulana. Syarat umum balon rektor haruslah Dosen PNS, bermo-

upaya memberikan pelayanan terbaik ke semua peserta askes, terutama untuk pelayanan kesehatan kacamata, perawatan gigi, dan peningkatan kelas untuk Pegawai Negeri Sipil (PNS). Peningkatan kelas peserta Askes juga menjadi pembahasan rapat. Untuk PNS

golongan I dan II kini bisa mendapatkan perawatan di kelas 2 yang sebelumnya ditempatkan di kelas 3. Begitu juga dengan golongan III. Tahun lalu, golongan III ditempatkan di kelas 2 sekarang di kelas 1. Rapat bersama ini diakui Handaryo merupakan kegi-

atan Forum Kemitraan yang berkaitan dengan peningkatan pelayanan publik. Tujuan rapat ini sendiri untuk mengevaluasi pelayanan yang sudah berjalan sebelumnya sudah membahas produk-produk askes terbaru. Sekda Kota Palembang Husni Thamrin mengatakan, Pemkot mendukung upaya yang dilakukan PT Askes. Perawatan kacamata, perawatan gigi, dan lainnya menjadi program Askes dalam peningkatan layanan, begitu juga produk bebas biaya dari Askes. (saf)

Palembang dikumpulkan di Dinas Tenaga Kerja Palembang. Pertemuan dimaksud agar para pemilik perusahaan mensosialisasikan bahaya HIV/Aids kepada pekerjanya. Khusus bagi perusahaan ekspedisi, angkutan barang dan lain-lain. Terkait identitas penderita, Zailani tidak bersedia membukanya karena berdasarkan kesepakatan internasional justru harus melindungi dan menyembunyikan karena menghormati Hak-Hak Azazi Manu-

sia (HAM). Namun begitu, kepada penderita diberikan pemahaman agar tidak menyebarkan virus tersebut kepada orang lain. Lantas, bagaimana jika terinfeksi itu seorang PSK? Menyikapi pertanyaan wartawan ini, Zailani mengatakan, pihaknya memberikan pemahaman agar tidak si penderita tak menyebarkan virus itu. “Kalau mau berhubungan, dianjurkan menggunakan kondom agar aman,” katanya.

Berdasarkan hasil pemeriksaan di Puskemas Merdeka, Sukarami, Sekip, Dempo, RSMH, RSK Charitas, RS Bhayangkara dan RS Pelabuhan, penderita terbanyak dialami Pekerja Seks Komersil (PSK), pengguna Narkoba jarum suntik, dan sisanya Waria. Sementara usia ratarata penderita 20-40 tahun. “Hasil pemeriksaan dan pendataan, umumnya penderita didominasi PSK. Makanya, kita minta PSK terinfeksi untuk tidak menyebarkan virus ini,” katanya. (sin)

ral, beriman dan bertaqwa kepada Tuhan YME, usia maksimal 60 tahun per tanggal 19 November 2011, memiliki pengalaman manajer perguruan tinggi, kepala jurusan, lektor kepala, guru besar sekurangkurangnya dua tahun dalam jabatan tersebut. Bersedia dicalonkan secara tertulis, memiliki unsur BP3 (Badan Penilaian Pelaksanaan Pekerjaan), tidak sudah tugas belajar tiga bulan dinyatakan tertulis, tidak pernah dipidana berdasarkan pengadilan yang memiliki kekuatan hukum tetap yang mendapat ancaman pidana kurungan, serta berpendidikan minimal S3. “Syarat tersebut sesuai Permendiknas no 24 tahun 2010, tentang pengangkatan dan pemberhentian rektor pada perguruan tinggi yang diselenggarakan pemerintah,” pungkasnya. Panitia juga menambahkan syarat tambahan

balon Rektor Unsri antara lain, dosen tetap dan aktif di Unsri, masa kerja sekurang-kurangnya 10 tahun di Unsri, bersedia tidak mengundurkan diri selama menjabat rektor jika terpilih secara tertulis, kecuali mendapatkan pertimbangan dari Senat Unsri. Dengan syarat tambahan tersebut, balon rektor yang berasal dari dosen Universitas Negeri atau swasta lain tidak bisa mengikutinya. Unsri pada 20 Juni lalu sudah melakukan rapat paripurna senat dan telah mengesahkan tata tertib pemilihan Rektor Unsri. Pengumuman balon hasil penjaringan diumumkan panitia pelaksana pemilihan Rektor Unsri pada 11 Juli, dan akan akan mengisi formulir surat pernyataan tertulis kesediaan untuk dicalonkan oleh para balon atau diwakilkan dengan menunjukan surat kuasa. (mg15)

Adu Jago Main Catur

SEJAK Mei 2011 peserta Askes dari rumah sakit pemerintah sudah tidak dipunggut biaya

HANDARYO

Kepala PT Askes Cabang Palembang

dari halaman 9 Muslimah serta Cipta Puisi isi Kandungan Al Quran,” jelas Ahmad. Penyelenggaraan kompetisi dan expo yang ke tiga kalinya ini bertujuan meningkatkan kebersamaan, silaturahmi sesama Madrasah dan meningkatkan prestasi. Acara ini sekaligus mencari atlet berbakat baru untuk bersaing di tingkat nasional. “Hadiah yang diberikan dalam kompetisi dan expo ini akan mendapatkan piagam dan piala. Juara pertama setiap cabang yang dipertandingkan, akan mewakili Sumsel bersaing dalam kompetisi dan expo tingkat nasional 19-22 Juli mendatang di Jakarta,” ujarnya. (retno w)


20

SRIWIJAYA POST Jumat, 24 Juni 2011

Maling Gondol Empat Batang Emas ■ Rumah Dokter Alvilusi

Paket Alat Tensi Dikira Bom

■ Keluarga Sarnubi Panik

SRIPO/ISWAHYUDI

Rumah Dokter Alvilusi yang dimasuki pencuri.

PALEMBANG, SRIPO — Sedikitnya empat batang emas murni berhasil digondol maling di kediaman dr Alvilusi (29) Jl Ahmad Dhalim Komplek Bukit Asri No 1 RT 6 RW 2 Kelurahan Bukit Lama Kecamatan Ilir Barat I dimasuki pencuri, Selasa (21/6) pukul 16.00. Menurut keterangan korban di Polsek Ilir Barat I, saat kejadian ia meninggalkan rumah mulai pukul 09.00. Lalu ia bersama anak dan istrinya pukul 12.00, tidak pulang ke rumah, tetapi ke rumah orangtuanya dan kembali pukul 16.00. Dokter Alvilusi yang membuka praktek dokter umum di tempat tersebut, terkejut mendapati rumahnya dalam keadaan berantakan. Ternyata rumahnya sudah dimasuki oleh pencuri. Diduga, pencuri tersebut masuk ke dalam rumah melalui pintu belakang rumah. Kemudian, pencuri masuk ke dalam kamar dan mencuri empat batang emas dengan berat masingmasing 100 gram yang ada di dalam almari kamar. Tidak hanya itu, dua buah gelang seberat 10 suku, cincin kawin, cincin emas 24 gram serta laptop merk

Acer serta DVD Polytron juga hilang dicuri. Sehingga total kerugian ditaksir mencapai Rp 200 juta. Saat Sripo mendatangi rumah korban, Dr Alvilusi tengah menggendong anaknya di ruang tamu. Sedangkan istrinya, membuka pintu gerbang garasi mobil karena ada keluarga yang datang. Saat minta keterangan, mereka enggan berkomentar banyak. “Aduuh, janganla diekspose. Tolong ya, saya enggak bisa ngomong banyak,” jelas Alvilusi sambil masuk ke dalam rumah. Hal yang sama, juga diungkapkan oleh istrinya. “Tolong mas, jangan tanya itu ya,” ujarnya sambil menutup pintu pagar rumah. Lalu, mereka semua masuk ke dalam rumah sambil mengunci pintu. Sedangkan menurut keterangan warga sekitar rumah tempat kejadian, rumah tersebut diketahui rumah kontrakan. “Kalau tidak sala, rumah dokter itu di depannya. Itu rumah ngontrak karena ingin pisah dengan orangtuanya,” jelas warga yang tidak ingin disebutkan namanya.

PALEMBANG, SRIPO — Lantaran dikirim paket tanpa ada nama pengirim, H Sarnubi Soman dan keluarganya yang beralamat di Jl Seduduk Putih Komplek Garuda Putra II Blok C46-47 RT 25 RW 09 Kel 8 Ilir Kec IT II Palembang panik mengira bom, Kamis (23/6) malam. Sarnubi dan keluarga pun meminta bantauan keluarga lainnya dan kemudian menghubungi petugas kepolisian untuk meminta pengamanan atas paket yang diterimanya. Tim Gegana Brimob Polda Sumsel langsung ke lokasi tempat paket diterima dan paket tersebut diperiksa dengan alat metal detektor. Ketika diperiksa menggunakan alat tersebut, dicurigai bom. Oleh karena itu, paket yang mencurigakan tersebut langsung dibawa Tim Gegana ke Mako Brimob. Sekitar dua jam setelah paket dibawa Tim Gegana, Sarnubi menerima kabar dari anaknya yang ikut menyaksikan pemeriksaan paket dan diledakan. Ternyata isi paket hanya berupa alat diteksi tensi darah digital yang dikirim dari Pontianak. “Saya merasa tidak pernah memesan atau meminta alat yang ada di paket tersebut, tapi saya ingat-ingat lagi dulu dengan siapa saya pernah bercerita tentang alat tersebut,” ungkap Sarnubi yang tercatat sebagai PNS Balai Diklat Kemenag Sumsel. Kiriman paket yang membuat panik Sarnubi

SRIPO/WELLY

DIDATANGI TETANGGA — Rumah dua lantai milik H Sarnubi Soman Komplek Garuda Putra II Blok C46-47 RT 25 RW 09 Kel 8 Ilir Kec IT II Palembang didatnggai tetangga sesuai paket dibawa Tim Gegana, Kamis (23/6) malam. INZET: Paket yang dikira bom.

sekeluarga dan menghebohkan para tetangga, bermula ketika Sarnubi pulang ke rumah dan diberitahukan ada kiriman paket yang sudah diletakan di meja kerjanya. Paket pertama kali diterima Dandi cucu Sarnubi yang masih berumur sembilan tahun. Ketika ditanya Sarnubi, dijawab Dandi paket dikirim oleh orang laki-la-

ki yang pakai helm dan terkesan buru-buru. “Saya butuh waktu berpikir dulu siapa yang mengirim paket tersebut, tapi saat ini saya merasa tidak pernah sama sekali memesan paket tersebut,” ungkap Sarnubi. Kabid Humas Polda Sumsel, Kombes Pol Sabaruddin Ginting, membenarkan adanya paket yang

dikirim kepada H Syarnubi Soman dengan tidak mencantumkan alamat si pengirim. Setelah diamanakn team Gegana Brimob Bukit, ternyata ditemukana alat kesehatan berupa automatic digital (pengukur tensi) dengan merek eikon. “Diharapkan kepada masyarakat untuk bekerja sama dengan kepolisian.

Apabila ada orang yang mengantar barang atau paket yang mencurigakan untuk mengenali betul siapa pengantarnya. Kemudian mengkonfirmasikan kepada pengirim yang tertera di paket itu. Tujuannya, untuk memastikan kebenaran dari kiriman tersebut,” ujar Ginting ketika dimintai konfirmasi. (mg19/mg14/mg18)

ke halaman 19

Nando Terpaksa Ikut Kakek

Diteriaki Maling ABG Dikeroyok

PALEMBANG, SRIPO — Nando (3) terpaksa tinggal bersama kakek dan neneknya lantaran bapaknya M Tamsir (31) tewas dengan kondisi yang mengenaskan dalam kecelakaan yang terjadi di Soekarno Hatta, Kamis (23/6) pukul 09.30. Menurut bapak korban Mahmud (55) ketika ditemui di kamar Mayat RSMH Palembang, M Tamsir bersama anaknya Nando dari rumah mereka di komplek Griya Mega Asri Sukajadi Talang Kelapa Banyuasin menjemput Mahmud di

SRIPO/MG14

ke halaman 19

JENAZAH — Jenazah M Tamsir ketika dititipkan di Kamar Mayat RSMH Palembang, Kamis (23/6).

LAHAT, SRIPO — Anak baru gede (ABG) bernama Hermansyah (17) babak belur dihajar warga setelah seorang ibu rumah tangga meneriakinya maling di Desa Muara Lawai Kecamatan Merapi Timur Kabupaten Lahat, Rabu (22/6) sekitar pukul 16.00. Pasalnya ia tertangkap tangan mencuri sepeda motor, yang diletakkan di halaman rumah. Pria yang bekerja sebagai pengamen ini kemudian diserahkan ke Mapolsek Merapi Barat, untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya. Berdasarkan informasi

yang berhasil dihimpun, sebelum kejadian Hermansyah bersama Si (DPO) berjalan kaki dari Muaraenim hendak menuju Lahat. Saat melintas di Desa Muara Lawai Kecamatan Merapi Timur, dua sahabat yang bekerja sebagai pengamen jalanan ini melihat sepeda motor Zupiter MX BG 4386 NS yang diletakkan di depan rumah warga. Melihat suasana sepi, keduanya kemudian langsung beraksi. Dengan mudah Si menghidupkan kendaraan dengan menyambung kabel, karena motor tersebut tidak menggunakan kunci kontak. Namun baru hendak melarikan diri dengan sepeda motor curian sekitar 50 meter, mereka diteriaki Jeni (22) pemi-

SRIPO/TOMMY SAHARA

ke halaman 19

DIAMANKAN — Hermansyah digiring petugas Polsek Merapi Barat, Kamis (23/6).


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.