Sriwijaya Post Edisi Sabtu 01 Mei 2010

Page 27

28

SRIWIJAYA POST Sabtu, 1 Mei 2010

Penyerang Anak TK Itu Bakar Diri ■ Murid-murid di Cina Jadi Korban Lagi BEIJING, SRIPO — Seorang pria membakar diri hingga tewas setelah melukai lima siswa dengan martil di sekolah taman kanak-kanak. Ini adalah serangan ketiga dalam tiga hari terakhir terhadap murid-murid sekolah di Cina. Demikian media negara Cina melaporkan Jumat (30/4). Serangan di Waifang, di provinsi pantai Shandong itu, terjadi setelah 32 anak cedera dalam serangan dengan pisau pada Kamis (29/ 4), di Delta Sungai Yangtze, dan merupakan serangan sejenis kelima dalam beberapa pekan belakangan ini. Serangan-serangan itu terjadi tak lama setelah pemerintah Cina memperke-

tat keamanan sebelum pembukaan World Expo 2010 di Shanghai, pusat keuangan Cina yang gemerlap. Dua anak direbut dari pria itu, setelah dia mengguyurkan minyak tanah dan membakar dirinya, kata kantor berita Cina, Xinhua. “Kelima siswa taman kanak-kanak itu terluka namun dalam kondisi stabil,” katanya menambahkan. Pada Kamis, seorang salesman berumur 46 tahun menusuk 29 bocah, dua guru dan seorang penjaga keamanan di satu taman kanak-kanak di Taixing, provinsi Jiangsu, beberapa jam dari Shanghai. Penyerang itu bermotif ‘melakukan

balas dendam terhadap masyarakat,‘ menurut laporan Xinhua Jumat. Jumlah penyerangan itu membuat beberapa pakar khawatir menimbulkan peniruan. Pakai Palu Pelaku sebelumnya diketahui bernama Wang Yonglai dan berprofesi sebagai petani. Berbeda dengan kasuskasus sebelumnya yang menggunakan pisau, kali ini pelaku menyerang dengan sebuah palu. Wang memulai aksinya dengan mengendarai sepeda motor dan menabrak gerbang sekolah Shangzhuang. Dia pun menabrak seorang guru yang berusaha menghentikannya. Kantor berita Cina, Xinhua

Chelsea Minta Clinton Langsingkan Badan

Chelsea

PUTRI tunggal mantan Presiden AS Bill Clinton, Chelsea, akan segera menikah. Ia punya satu permintaan khusus untuk sang ayah. Apa itu? “Chelsea berpendapat saya “kurang pantas” untuk acara besarnya itu. Tahukah Anda, ia berkata, ayah, satu-satunya hal yang akan kau lakukan adalah membimbing saya ketika berjalan di gereja dan kau harus terlihat baik,” kata Bill di sela pidatonya di Washington, Jumat (30/4). Bill pun bertanya, apa yang harus ia lakukan agar bisa terlihat baik. Chelsea menjawab, suami Menlu AS Hillary Clinton itu harus menurunkan berat badannya hingga 7,5 kilogram, sebelum pernikahannya Juli mendatang. Chelsea akan menikahi kekasihnya sejak lama, Marc Mevinsky. Pernikahan itu akan digelar di Martha’s Vineyard, sebuah pulau di lepas pantai negara bagian Massachusetts. Pasangan ini mengumumkan pertunangan mereka pada Thanksgiving tahun lalu. Chelsea yang kini berusia 30 tahun dan bekerja di sebuah firma hedge fund di New York, bertemu dengan Marc ketika mereka sama-sama kuliah di Stanford University, California. Keduanya baru berkencan pada 2005. Pemuda berusia 32 tahun yang menjadi pilihannya itu adalah anak dari anggota Partai Republik, Ed Mezvinsky dan istrinya, Marjorie Margolies-Mezvinsky. Marc bekerja sebagai bankir inIST vestasi di Goldman Sachs. (incom)

mengungkapkan, petani itu lalu menggunakan palu untuk menyerang anak-anak. Lima anak terluka akibat serangan palu tersebut. Setelah itu, Wang membakar diri dan tak lama kemudian tewas. Pada Rabu, seorang mantan dokter dijatuhi hukuman mati karena membunuh delapan murid sekolah di provinsi Fujian, Maret lalu. Pada sore pelaksanaan eksekusinya, seorang guru menusuk 16 muridnya dan seorang pendidik lain, pada sekolah dasar di provinsi selatan Guangdong. Polisi mengirimkan penjaga-penjaga ke sekolah-sekolah untuk menjamin keselamatan di Nanjing, ibu kota provinsi Jiangsu. (Rtr/AFP/vvn/Ant)

AP PHOTO/ALEXANDER F. YUAN

Bocah korban penusukan di Taixing, China, berhasil diselamatkan.

Kaus Merah Kuasai Rumah Sakit BANGKOK, SRIPO — Sebuah rumah sakit besar di Bangkok, Thailand, terpaksa mengevakuasi pasiennya dan membatalkan semua pelayanan kecuali operasi darurat, Jumat (30/4). Langkah itu dilakukan setelah pengunjuk rasa anti-pemerintah, dikenal sebagai massa Kaus Merah, yang menduduki zona di dekat

rumah sakit itu menyerbu rumah sakit tersebut untuk memburu pasukan keamanan yang mereka curigai ditempatkan di sana. Sekelompok massa Kaus Merah itu masuk ke Rumah Sakit Chulalongkorn, Kamis malam. Mereka mengabaikan permintaan direktur rumah sakit yang memohon agar tidak ma-

IST

Pendemo berkaus merah anti PM Abhisit.

suk. Mereka baru mundur setelah tidak menemukan tentara atau polisi di dalam rumah sakit tersebut. Perdana Menteri Abbhisit Vejjajiva, yang ingin dijungkalkan para demonstran, melalui televisi nasional mengecam aksi Kaus Merah itu yang telah melumpuhkan daerah pusat kota Bangkok. “Tidak perlu saya mengutuk (penyerbuan ke rumah sakit) karena warga Thailand dan masyarakat dunia telah melakukan itu,” katanya. Ia menambahkan, pemerintah akan tidak membiarkan gerakan yang menimbulkan ancaman bagi publik. Meski ada peringatan tersebut, Kaus Merah, yang memulai protesnya 12 Maret dalam kampanye untuk memaksakan pemilihan umum segera, telah menantang penguasa di setiap sudut jalan, memasuki gedung parlemen, menutup jalan-jalan di ibu kota Thailand. Setidaknya 27 orang telah tewas dan hampir 1.000 orang lainnya

terluka dalam kekerasan di jalanan. Pasukan keamanan hampir di setiap kesempatan tidak mampu atau tidak mau menghentikan aksi Kaus Merah, termasuk serangan ke rumah sakit umum itu. Namun, Weng Tojirakarn, seorang pemimpin Kaus Merah yang juga seorang dokter, menyampaikan permintaan maaf yang mendalam atas serbuan yang dilakukan sekitar 100 pengunjuk rasa itu. Dia menyebutnya tidak pantas, berlebihan, dan tidak masuk akal. Pemerintah telah mengirim sekitar 100 polisi untuk menjaga halaman rumah sakit itu. “Mereka bisa protes semau mereka, tapi mereka tidak harus datang ke sini, dan mereka seharusnya tidak menghalangi kami menerima layanan kesehatan,” kata Purin Supadith dengan nada marah. Ia merupakan salah satu dari banyak orang yang ditolak unit rawat jalan rumah sakit itu pada Jumat pagi. (KC)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.