Kelas 6 - Gemar Belajar Matematika - Aep

Page 136

Rangkuman • Menyamakan penyebut dua buah pecahan dengan cara mencari KPK dari kedua bilangan tersebut. • Bilangan desimal merupakan pecahan dan dilambangkan dengan bilangan per sepuluh, per seratus, dan atau per seribu. • Membulatkan pecahan desimal dengan cara sebagai berikut: a. Apabila angka terakhir yang akan dibulatkan lebih besar atau sama dengan 5, maka angka yang sebelumnya bertambah satu. b. Apabila angka terakhir kurang dari lima, maka angka sebelumnya tetap. • Bilangan pecahan dapat dijumlahkan atau dikurangi jika penyebut kedua bilangan pecahan tersebut telah sama. • Pembagian bilangan pecahan adalah mengalikan bilangan tersebut dengan kebalikannya. • Pengerjaan penjumlahan dan pengurangan pada bilangan pecahan desimal letak koma harus pada nilai tempat yang sama. Dan jika mengalikan bilangan pecahan desimal hasil akhir harus memperhatikan nilai tempat dari kedua buah bilangan yang dikalikan (lihat jumlah angka di belakang koma). • Skala atau perbandingan pada peta digunakan untuk membuat perbandingan ukuran pada gambar dan ukuran sebenarnya.

Sekarang aku mampu • Mengerjakan langkah-langkah menyederhanakan pecahan. • Menentukan langkah-langkah mengurutkan nilai pecahan biasa atau desimal. • Menentukan langkah-langkah mengubah pecahan biasa ke desimal atau sebaliknya. • Menentukan cara membulatkan pecahan desimal. • Mengerjakan operasi penjumlahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian pada pecahan biasa. • Mengerjakan operasi penjumlahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian pada pecahan desimal.

Gemar Belajar Matematika 6 untuk SD/MI Kelas VI

127


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.