RADAR LAMPUNG | Jumat, 13 Februari 2009

Page 20

LAMPUNG RAYA

20

Angket Tripanca tak Kuorum Laporan Dwi Prihantono Editor: Ade Yunarso SUKADANA – Niat DPRD Lampung Timur menggelar paripurna penyampaian hak angket (penyelidikan) kemarin batal. Rapat tidak kuorum karena hanya dihadiri 19 dari 45 anggota dewan. Anggota DPRD mempergunakan hak angket untuk mempertanyakan kebijakan Bupati Lamtim Satono. Yaitu menunjuk Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Tripanca Setiadana sebagai pemegang kas daerah Rp107 miliar lebih. Wakil rakyat yang mengusulkannya adalah Umar Nuh, Hendri Yulianto, Made Tangkas, dan Haerudin (FPDIP). Lalu, Adi Safri Marta, Badrun Prio Sadono, dan Prio Budi Utomo (FPKS); Hidayat Sutarnadi (PAN); Hasan Basri (FPKB); dan Kadek Budi Teyasa (Fraksi Pelopor Peduli Kebangsaan). Rapat kemarin dipimpin Ketua DPRD Lamtim Ketut Erawan. Anggota yang hadir terdiri atas 10 orang Fraksi PDIP, 5 Fraksi PKS, 2 Fraksi Pelopor Peduli Kebangsaan (PPK), dan 1 anggota Fraksi PAN. Sesuai ketentuan tata tertib (tatib) DPRD Lamtim, kuorum sekurang-kurangnya dihadiri 3/4 jumlah anggota dewan atau 34 orang. ’’Rapat ini harus ditunda dua jam. Jika masih tidak kuorum, ditunda tiga hari,” jelas Ketut. Umar Nuh langsung interupsi. Menurutnya, sekalipun ditunda tiga hari jika tak ada niat baik dari anggota dewan lainnya, paripurna akan tetap terhambat. Karena itu, ia mengusulkan ketua dewan langsung membuat rekomendasi kasus itu. Misalnya, membawa persoalan ini ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). ’’Bila perlu hari ini juga kita ke KPK,” timpal Badrun Prio Sadono. Made Tangkas sepakat dengan mereka. Tapi, ia meminta mekanisme paripurna sebagaimana diatur dalam tatib tetap diikuti. ’’Kalau setelah ditunda tiga hari tetap tidak kourum, mari sama-sama ke KPK,” saran Made. Setelah mendengar usul anggota dewan itu, Ketut akhirnya memutuskan untuk mengikuti tatib. Rapat paripurna ditunda sampai Selasa (17/2) mendatang. (*)

Serangan Hama Kakao Meningkat Laporan Zulkarnain/ Syaiful A. Editor: Ade Yunarso MELINTING – Produktivitas tanaman kakao di Lampung Timur benar-benar terancam menurun drastis. Setelah hama pemakan daun (pagodiela sp), intensitas serangan lalat buah (dacus spp.) – yang menyebabkan penyakit busuk buah– juga mulai meningkat. Jika pagodiela sp menyerang 44 hektare (ha) kakao di Labuhanratu

dan 33 ha di Wayjepara, busuk buah terjadi di Kecamatan Melinting dan Bandarsribhawono. Padahal, Maret 2009 mendatang tanaman kakao diperkirakan panen. Agus Widodo, ketua Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Sumberrejeki, Desa Sumberhadi, Kecamatan Melinting, mengatakan, sebelumnya kakao yang membusuk 20–25 persen. Tapi, kini menjadi 40 persen dari total tanaman kakao di desa ini yang mencapai 500 ha. Pihaknya sebelum ini mendapat bantuan insektisida dari

pemerintah. Namun, upaya mem- muda, juga menyerang kakao yang bunuh hama yang terus mengge- berusia 2–4 bulan yang hampir rogoti tanaman itu sampai seka- panen. Bahkan, ada juga yang siap rang belum berpanen. hasil. ’’Curah huHal sama jan sangat berpeterlihat di Desa ngaruh terhadap Bandaragung, peningkatan seMekarjaya, Srirangan hama bupendowo, Srisuk buah ini,” bhawono, WariBACA JUGA HAL. 21 nginjaya, dan ungkapnya. Hama busuk Sadarsriwijaya, buah, lanjut pria yang memimpin Kecamatan Sribhawono. ’’Juga di 14 kelompok tani di Desa Sum- Desa Srimenanti,” ungkap Paidin, berhadi ini, selain menyerang buah ketua Gapoktan Harapan Ber-

GUNUNGSUGIH – Penyesuaian tarif angkutan seiring turunnya harga bahan bakar minyak (BBM) di tiga daerah (Kabupaten Lampung Tengah dan Lampung Timur serta Kota Metro) diberlakukan mulai hari ini. Untuk memastikan penurunan tarif sebesar 10 persen benarbenar diberlakukan, tiga kepala daerah menandatangani peraturan

sama, Sadarsriwijaya. Sementara itu, Dinas Perkebunan (Disbun) Provinsi Lampung menganggap serangan pagodiela sp bisa diatasi. Caranya dengan meningkatkan pengawasan. ’’Satu ekor pagodiela sp dapat berkembang cepat. Hama ini bersifat eksposif, mudah mewabah. Ini hanya pengaruh mikro lingkungan,” papar Kasi Perlindungan Tanaman Disbun Lampung Ir. Jabuk kemarin. Kondisi ini, kata dia, bisa disebabkan pemeliharaan yang

kurang baik. Seperti pada proses pemangkasan yang kurang teliti. ’’Sebenarnya yang diserang tanaman inang di sekitar kakao seperti rambutan, jambu, dan tanaman perdu lainnya,” tuturnya. Karena itu, ia menyarankan petani mengupayakan pengendalian hama terpadu dengan menjauhkan tanaman inang minimal 300 meter dari kakao. Jika langkah itu masih juga gagal, senjata terakhir menggunakan pestisida atau bahan aktif yang terserap pada metabolisme tanaman. (*)

Sementara, Bambang Unggul Tipis dari Musa DEMO LAGI Ratusan demonstran mengatasnamakan Komunitas Masyarakat Bersih Diri Lampung Tengah (MBDLT) kembali menggelar unjuk rasa di DPRD Lamteng dan Kejari Gunungsugih. Tuntutannya tetap sama dengan sehari sebelumnya, meninjau ulang dua cawabup saat ini.

FOTO RNN

Laporan Wartawan RNN Editor: Ade Yunarso GUNUNGSUGIH – Calon wakil bupati (cawabup) Lampung Tengah Bambang Suryadi (BS) untuk sementara unggul tipis dari Musa Ahmad (MA). Keunggulan itu pun didapat dari jumlah Fraksi PDIP (FPDIP) yang memiliki 10 suara di DPRD

Lamteng. FPDIP terdiri atas 9 anggota PDIP dan 1 dari PBR. Sementara, MA mengantongi delapan suara dari PAN dan PKB. Di DPRD Lamteng yang memiliki 45 anggota dewan, PAN mempunyai dua kursi dan PKB enam. Sayangnya, hingga kemarin fraksi-fraksi lain di DPRD Lamteng belum menunjukkan arah dukungan terhadap dua cawabup yang diajukan Bupati

Lamteng Mudiyanto Thoyib itu. Fraksi Partai Golkar (FPG) dengan kekuatan 14 suara (Golkar 13 orang dan PKPB 1) masih dalam posisi menunggu. ’’Kita tunggu instruksi Ketua DPD PG Lamteng Drs. I Made Bagiasa dahulu,” terang Ketua FPG Hi. Miswan Rody kemarin. Ia meyakini Made juga menanti petunjuk dari DPD PG Provinsi Lampung. ’’Tapi, mu-

Pemberlakuan Tarif Angkutan tanpa Sanksi Laporan Wartawan RNN Editor: Ade Yunarso

JUMAT, 13 FEBRUARI 2009

Lamteng-Metro-Lamtim

bersama kemarin. Yakni Bupati Lamteng Mudiyanto Thoyib, Bupati Lamtim Satono, dan Wali Kota Metro Lukman Hakim. Peraturan bersama itu bernomor 04 Tahun 2009 tentang Pengaturan Tarif Angkutan Penumpang Jenis Mikrolet dalam Wilayah Kota Metro, Lamteng, dan Lamtim. Sayangnya, peraturan tidak membicarakan sanksi bagi awak maupun pemilik angkutan yang melanggar ketentuan. Karena itu, besar kemungkinan peraturan tersebut tidak akan dipatuhi.

’’Dalam hearing bersama DPRD tidak dibicarakan sanksi. Karena itu, saya juga tidak berani membicarakan sanksi operator angkutan yang tak mematuhi peraturan,” papar Kabid Angkutan Kota Metro Mustafa kemarin. Selain berdasar peraturan bersama itu, pemberlakukan tarif di Lamteng didasarkan pada pada Surat Keputusan (SK) Bupati Mudiyanto Thoyib No. 32/KPTS/D.12/2009. ’’SK baru kami terima tadi (kemarin),” ujar Kabid Lalu Lintas dan Angkutan Lamteng

Helmy Zain. Pihaknya berjanji menyosialisasikan tarif baru itu pada operator angkutan di terminalterminal pada hari ini. Sosialisasi juga dilakukan lewat radio dan media massa lainnya. Sementara untuk Kota Metro, penurunan tarif dituangkan dalam SK Wali Kota Metro No. 11/ KPTS/D.6/2009. Mustafa menjelaskan, pihaknya akan memantau sepekan untuk melihat apakah operator angkutan memenuhi ketentuan itu. (*)

dah-mudahan cawabup yang diinstruksikan partai bisa mendampingi bupati hingga 2010,” harapnya. Senada dikatakan Hi. Suharno Mechsan, ketua Fraksi Partai Demokrat (FPD) yang memiliki empat kursi. Demikian juga Marsudianto, S.Pd. dari Fraksi Keadilan Sejahtera yang mempunyai kekuatan empat suara. Agak berbeda disampaikan

Ketua Fraksi Bintang Amanat Marhaen (FBAM) I Ketut Mudite. Karena fraksinya terdiri atas tiga partai, ia akan menyerahkan pilihan kepada masing-masing anggota. ’’Kalau dua anggota PAN kan sudah jelas ke mana suaranya. Tapi, kalau dua anggota PBB dan satu orang dari PNI Marhaen belum tahu,” terang Ketut. Sementara, hingga kemarin

SOSIALISASI Jajaran Dishubkominfo Metro menyosialisasikan perubahan tarif baru kemarin. Salah satunya menempel daftar tarif baru di terminal dan angkutan.

FOTO RNN

AC MOBIL CHITRA DENSO KOMPLEK RUKO HASANNUDIN CENTRE Jln Patimura No 1-2, Teluk Betung Bandar Lampung, Phone 471428, 7432299, Fax 471429 PAKET CUCI BLOWER AC MOBIL Innova, Avanza & Xenia hanya Rp 480.000'sudah termasuk freon murni R.134a, Vacum oli Silica Drier ND KAMI HANYA MELAYANI 2 mobil/hari, kesempatan terbatas, segera daftarkan mobil anda melalui

TELP 471428,7432299 untuk mengambil nomor urut.

Ketua Fraksi Kebangkitan Bangsa Hi. Ach. Soekirno P.W., S.E. tidak bisa dihubungi. Karena itu, belum diketahui sikap fraksi khususnya dari PPP. Namun, untuk PKB yang berjumlah enam orang dipastikan ke Musa. BS yang juga ketua FPDIP mengatakan, hukumnya wajib bagi anggota fraksinya untuk memenangkan dirinya dalam paripurna pilwabup nanti. Jika ada anggota yang ketahuan mbalelo, ia berjanji merekomendasikan sanksi tegas seperti pemecatan. ’’Kami kini tengah menghimpun suara sebanyak-banyaknya dari fraksi lain,” ujar BS. MA yang dihubungi enggan berkomentar banyak. ’’Tapi, saya tetap mohon dukungan kepada rekan-rekan, terutama masyarakat Lamteng, agar dapat terpilih,” singkatnya. Hari ini pukul 09.00 WIB, panitia pemilihan wakil bupati (pilwabup) Lamteng menemui Bupati Mudiyanto Thoyib. Ini merupakan hasil rapat panitia yang digelar di gedung DPRD setempat kemarin. Ketua Panitia Pilwabup Lamteng Hi. Miswan Rody mengatakan, semua panitia menemui bupati di Nuwo Balak Gunungsugih. Juga diundang sejumlah unsur muspida (Polres Lamteng, kejaksaan negeri, dan Pengadilan Negeri Gunungsugih). Setelah bertemu dengan bupati dan muspida, panitia kembali rapat. ’’Mudah-mudahan nanti rapat bisa menentukan jadwal paripurna pilwabup untuk diteruskan ke panitia musyawarah DPRD Lamteng,” katanya. (*)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.