RP1_30112012

Page 7

7 PALEMBANG RAYA LINTAS KOTA

Warga Keluhkan Drainase Mampet HUJAN yang mengguyur sebagian kota Palembang (29/11) sekitar pukul 01.00 Wib kemarin malam, membuat beberapa wilayah di kecamatan seberang ulu 1 tergenang air dan diperkirahkan itu akibat gorong-gorong mampet yang menyebabkan tinggi air yang bisa dikatakan banjir tersebut mencapai 30 sampai 40 cm. Salah satu warga yang bermukim di kelurahan silaberanti wiwin agani (22) ia menuturkan daerah silaberanti ini memang merupakan daerah rawan banjir, apabila hujan turun lebih dari hujan 2 jam pasti daerah ini mengalami banjir. “Setiap hujan lama pasti kami kebanjiran dan mungkin itu disebabkan karena gorong disini banyak yang mampet apalagi pemukiman disini cukup padat serta tidak ada tempat penampungan air hujan,” ujarnya. IDinas Pekerjaan Umum Bina Warga (PUBM) Kota Palembang Darma Budi (29/11) kemarin, ia menyatakan di wilayah Silaberanti kecamatan Seberang Ulu 1 tersebut memang wilayah pemukiman padat. (apr)

Musim Hujan, Petani Tidak Tanam Padi SELAMA musim penghujan mayoritas petani padi di Palembang tidak melakukan tanam padi. Hal tersebut dikarenakan jenis lahan sawah merupakan lahan lebak. Sehingga tidak sesuai jika dilakukan penanaman padi. Karenanya, selama musim hujan para petani beralih tanam. “Sebenarnya masih bisa menanam padi di lahan lebak dangkal, dengan catatan hujan tidak deras. Tapi kalau intensitas hujan tinggi, para petani padi kita tidak bisa menanam padi. Tapi biasanya mereka beralih menanam sayuran,” terang Kepala Dinas Pertanian, Perikanan dan Kehutanan (DP2K) Kota Palembang Sudirman Tegoeh, kemarin. (apr)

HKTI Datangkan 500 Sapi Limosin KETUA Himpunan Kerukunan Tani (HKTI) Iskandar Samuel mengungkapkan, pihaknya akan mendatangkan 500 ekor sapi dengan jenis limousyn untuk mengantisipasi kelangkaan daging yang kini terjadi di wilayah Sumsel tidak terulang lagi pada tahun mendatang. hal ini diungkapkan langsung oleh Iskandar saat diwawancara kemarin. “Dalam waktu dekat ini kami berencana untuk mendatangkan 500 ekor sapi jenis lymosin ke wilayah Sumsel untuk mengatasi krisis daging sapi disumatera selatan yang hingga saat ini masih terus berlangsung.”jelasnya. Sebagai wujud keseriusan dari rencana ini diungkapkan oleh Iskandar jika pihaknya sudah menyiapkan lahan di Desa Lorok Kecamatan Indralaya Utara Kabupaten Ogan Ilir milik salah seorang anggota yang dinilai sangat cukup untuk menampung 500 ekor sapi jenis limosyn. Dipilihnya sapi jenis limosyn sendiri diungkapkan oleh Iskandar bukannya tanpa alasan, dipilih sapi jenis ini pihak HKTI menilai sapi jenis ini tergolong lebih mudah dibudidayakan termasuk dengan hasil daging yang lebih besar dari sapi lokal juga menjadi salah satu pertimbangan utama pihaknya. (alk)

RADAR PALEMBANG, JUMAT 30 NOVEMBER 2012

2014 Jalan Sevo Selesai Dikerjakan PALEMBANG, RP - Semua angkutan batubara harus melalui jalan khusus mulai awal tahun 2013 menyusul sudah selesainya pembangunan jalan itu untuk tahap pertama yang telah diresmikan gubernur Sumsel pada 28 November 2012. ”Pada awal tahun nanti, semua angkutan batu bara harus melalui jalan khusus tersebut, kata Kepala Dinas Pertambangan dan Energi Sumsel Robert Heri, Kamis (29/11). Menurut dia, untuk tahap pertama jalan khusus angkutan batu bara itu dibangun mulai dari Lahat ke Muaraenim artinya sampai ke pelabuhan Muara Lematang. “Kemudian tahap kedua pembangunan jalan khusus batu bara itu dari Muara Lematang sampai ke Tanjung Lago, kalau itu sudah selesai semua jalurnya,”katanya. Ia mengatakan, jalan khusus batu bara tahap pertama itu panjangnya sekitar 120 kilometer dan sudah diresmikan oleh gubernur Sumsel. Sedangkan sisanya sekitar 67 kilometer dan mudah-mudahan tahun 2014

FOTO: DOK

Robert Heri

sudah mulai lagi pembangunan dan pembebasan lahannya sekarang sudah sekitar 70 persen diselesaikan. Sementara mengenai retribusi jalan khusus itu untuk Sumsel, ia me-

nyatakan, kalau jalan khusus angkutan batu bara tersebut yang membangunnya PT Servo Lintas Raya merupakan perusahaan jasa angkutan. “Nanti, perusahaan tambang kontrak ke perusahaan itu untuk mengangkut tambangnya ke pelabuhan, jadi bisnis antara perusahaan tambang dengan jasa angkutan transportasi,” ujarnya. Sementara untuk pendapatan bagi Sumsel sesuai aturan hanya di bagi hasil sumber daya alam, sedangkan untuk jalan khusus itu belum ada, karena membangunnya bukan menggunakan dana pemerintah, tetapi swasta murni. “Jadi, dana pembangunan jalan itu semua dari Servo dan tidak ada yang menggunakan dana APBD Sumsel,” jelasnya. Mengenai penerimaan dari pertambangan batu bara, ia menuturkan, pada tahun 2012 ini untuk Sumsel sebesar Rp 800 miliar, sedangkan tahun 2013 ditargetkan sebesar Rp 1 triliun.Ada kenaikan sekitar 20 persen pada tahun 2013 mendatang dari tahun 2012. (zar)

Wawako Lepas Peserta Fun Walk Minggu, di Halaman DPRD Sumsel PALEMBANG, RP – Wakil Walikota (wawako) H Romi Herton bakal melepas peserta Fun Walk yang berlangsung pukul 06.00 WIB, Minggu (2/12) di halaman gedung DPRD Provinsi Sumatera Selatan. Sedangkan, istrinya Hj Masytoh Romi Herton gabung bareng ibuibu peserta Cooking Class, dengan tema,”Tamu Kreasi Ibu Philips” kerjasama Harian Pagi Sumatera Ekspres bersama Philips. “Bapak (Romi Herton) berangkat dari rumah pukul 06.00 WIB. Ayo kita gabung menyemarakkan acara Fun Walk-nya Sumatera Ekspres,” kata Hj Masyitoh Romi Herton, ketua Yayasan Senam Jantung Sehat Kota Palembang, kemarin. Rute Fun Walk sendiri, start dari Jalan POM IX. Setelah itu, peserta menuju Jalan Radial. Diarahkan ke jalan SW Subekti. Tiba di simpang Kedaung, peserta masuk ke Jalan A Dahlan dan berjalan hingga Simpang Empat Bukit. Belok ke Jalan Kapten A Rivai hingga Finish di Halaman Gedung DPRD Sumsel. Nah, setelah Fun Walk peserta jangan buruh-buruh pergi. Sebab, ada Cooking Class bersama chef handal Hotel Sahid Imara, Kelik dan Hj Masyitoh. Menurut Masyitoh, ibu-ibu pengajian Raudhatunnisa ikut bergabung. Begitu juga dengan anggota senam dari Yayasan Jantung Sehat. “Ini momen kegiatan yang sangat positif. Sesudah olahraga kita ada sesi belajar memasak,” ujarnya tersenyum. Diketahui, Chef Kelik didampingi Hj Masyitoh akan memeragakan keahlian memasak dua masakan Palembang. Usai demo, Chef Kelik istirahat sebentar. Jedah itu, diisi dengan gamesgames guna menambahkan kemeriahan acara. Saat itulah, akan ada beragam hadiah menarik. Selanjutnya, baru lomba memasak yang diikuti oleh 3 tim. Tiap tim ada tiga orang. Nah, masakan yang dilombakan ialah masakan yang didemokan oleh Chef Kelik saat cooking class. Terpisah, Zaitun, even organizer Sumeks mengatakan, kegiatan Fun Walk & Cooking kerjasama Sumeks-Philips dan Pal TV akan berlangsung Minggu, 2 Desember 2012. Kegiatan yang tadinya dilaksanakan di Kambang Iwak Palembang, mulai pukul

06.00 WIB, sekarang dialihkan ke halaman DPRD Provinsi Sumsel, Jl Kapten A Rivai. Untuk mengikuti kegiatan ini cukup gampang. Peserta hanya mengisi dan menukarkan dua formulir asli pendaftaran yang ada di koran Harian Pagi Sumatera Ekspres dengan satu kupon doorprize. “Penukaran akan berakhir hari ini, 30 November di Graha Pena,” ujar Zaitun. KHusus kegiatan ini, ada beragam hadiah menarik dengan total puluhan juta rupiah. Berupa lemari es dan televisi. Panitia juga menyediakan grand prize berupa 1 unit sepeda motor bagi peserta yang beruntung. Tak hanya it, para peserta bisa menikmati fasilitas service gratis produk Philip khusus Rice Cooker, Blender, Mixer, dan Setrika. “Jika nanti diperlukan penggantian spare part maka akan diberikan diskon khusus bagi produk philips yang mengalami kerusakan,” pungkas Supervisor Promotion Philips area Sumbagsel, Faridah. (ben)

FOTO: DOK

Dinsos Targetkan Bedah 60 Rumah

Jelang Tutup Tahun

Pemerintah provinsi Sumatra Selatan melalui Apriyadi kepala Dinas Sosial mengungkapkan, sebelum berakhirnya tahun ini pihaknya berharap akan melakukan bedah rumah untuk 60 rumah yang ada di 4 kabupaten kota yang ada di Sumatra Selatan. Hal ini diungkapkan langsung oleh Apriyadi saat diwawancara kemarin. PALEMBANG, RP – “Mulai 2012 ini kita sudah menerapkan program bedah rumah untuk rumah tangga sangat miskin yang ada di kabupaten kota, khusus APBD-P tahun ini kami akan melakukan pembedahan untuk 60 rumah yang ada di 4 kabupaten/kota antara lain Ogan Ilir, Muara Enim, Banyuasin dan kota Palembang.”ujar Apriyadi. Untuk perbaikan rumah ini, dijelaskan oleh Apriyadi jika pihaknya akan mengalokasikan dana total 700 juta untuk melakukan bedah rumah pada 60 rumah warga yang ada di 4 kabupaten masing – masing 15 rumah dengan nilai bantuan sebesar 10 juta setiap rumahnya. Terkait dengan proses seleksi dan juga syarat yang bagi warga yang rumahnya ingin dilakukan perbaikan, Apriyadi menjelaskan jika proses seleksi dilakukan sepenuhnya oleh pihak dinas sosial kabupaten kota yang bersangkutan, hanya saja untuk kriterianya dan

syarat yang berhak menerima diakui oleh apriyadi jika itu merupakan kriteria yang memang ditentukan oleh pihaknya. “Proses seleksi sepenuhnya kita berikan kepada pihak dinas sosial kabupaten kota, kita hanya memberikan kriterianya saja misalnya rumah harus memiliki ukuran yang tidak lebih dari 20 M, atab masih daun dan lainnya sebelum diolah oleh mereka, namun kita tetap akan lakukan pengecekan terhadap rumah yang sudah diajukan oleh dinas sosial kab/kota,” terangnya. Terkait dipilihnya keempat kabupaten ini sebagai daerah yang diberikan bantuan bedah rumah oleh pihak dinas sosial dijelaskan juga oleh Apriyadi, keempat kabupaten ini dipilih oleh pihaknya karena dari sisi jumlah rumah tidak layak daerah ini tergolong salah satu yang terbanyak, selain itu secara administrasi dan pengajuan yang ada, keempat kabupaten ini tergolong selangkah lebih maju dalam hal pengajuan dibanding daerah lainnya. Melihat besaran peminat dan juga manfaat dari program ini, Apriyadi menambahkan jika tahun depan program bedah rumah pihaknya akan menambah alokasi anggaran untuk mensukseskan program ini baik dari jumlah rumah maupun besaran anggaran. Selain itu, pihaknya juga akan mengupayakan untuk melibatkan perusahaan baik BUMN ataupun swasta untuk dapat terlibat dalam mensukseskan program ini. (alk)

Ms Advertising Sambut Pilkada Sumsel

Harga Nego, Kualitas Nomor Satu Masytoh Romi Herton

PALEMBANG, RP – Mendekati jelang-jelang Pilkada dibeberapa kabupeten dan kota di Sumsel, MS Advertising Jalan Sudirman No 906 A (Cinde) Palembang memberikan layanan primadengan produk berkualitas seperti spanduk

FOTO: NET

Arifin

dan baliho Bakal Calon Walikota dan Gubernur begitu juga dengan brosur, kartu nama, mug, kelender dan kaos kandidat. Hal ini disampaikan Arifin, Operasional Manager MS Advertising mengatakan soal kualitas MS Advertising berbeda dengan pesaing lainnya. Harga pun bisa nego. “Berdiri tahun 2004 dipercaya oleh berbagai perusahaan swasta, BUMD, BUMN dan Usaha Kecil Mikro Menengah. Menyambut Pilkada 2013/2014 ini kami memberikan harga khusus apalagi memesan banyak semakin murah,” jelasnya. Sebelumnya sudah beberapa Kandidat Bakal Calon Walikota maupun Gubernur Sumsel yang sudah memesan orderan dengan MS Advertising, para kandidat melakukan sosialisasi, baik berpasangan dengan wakil maupun perorangan. “Spanduk dan Baliho yang sering kali dipesan. Soal desain grafis jangan khawatir kami memberikan gratis desain sesuai selera konsumen,” terangnya. Selain itu, MS Advertising mempunyai mesin cetak terbaik dikelasnya, sehingga orderan pas waktu bila dipesan. “Dalam satu jam mampu 40 meter spanduk rampung. Bila orderan banyak kerja lembur kami biasakan agar pesanan konsumen tepat waktu. Pelayanan purna jual kami utamakan, kandidat yang susah memesang spanduk kami siap memasang di beberapa titik di kota Palembang,” katanya. Pihaknya berupaya menghasilkan produk yang diinginkan konsumen setiap hasil percetakan sehingga MS Advertising terus dipercaya dimata konsumen. (ici) Inspirasi Bisnis Masyarakat Sumsel

klik...........www.radarpalembang.biz


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.