Palembang Ekspres Kamis, 6 September 2012

Page 1

Sudah Modern, Dukun Dipercaya! seHarUsnYa dengan semakin maju pemikiran orang dan zaman, maka kepercayaan dengan kekuatan gaib jadi berkurang. Namun, pada kenyataannya sebagian masyarakat masih mempercayai kekuatan gaib yang berasal dari seorang dukun atau paranormal. Karenanya, kemajuan dan kecanggihan teknologi masih dianggap kalah dengan kekuatan gaib itu. selengkapnya baca Hal 2

kamis, 6 september 2012

TerbiT 16 Halaman

Rp. 1000,-

Tolak BBM Non Subsidi !! Tuntutan sopir Truk batubara Demo di kantor Gubernur

PalembanG. Pe – Ratusan sopir angkutan truk batubara yang tergabung dalam Asosiasi Transportir Batubara dan Perkebunan (ATBP) menggelar aksi dan mengkepung kantor Gubernur Sumsel, Rabu (5/9). Aksi tersebut bukan tanpa alasan, pasalnya mereka menuntut atas penerapan solar non subsidi bagi sektor perkebunan dan pertambangan. Bahkan menurut mereka, ketetapan ini tidak ada koordinasi sebelumnya. Akibat ratusan truk yang berbaris dan persis mengkepung ruas jalan metropolis tepatnya di kawasan kantor Gubernur dan membuat jalan macet total Tidak sedikit kendaraan melintas di ruas jalan alternative, sehingga jalur pelintasan ditutup agar tidak ada kemacetan yang terus menerus. Kondisi ini terjadi sejak pukul 08.00 WIB, karena para sopir angkutan batubara ini sudah bersambung ke Hal 5

foto NovA wAhyudi/pAlpres

SATU SUARA

ratusan sopir truk angkutan batubara sembari membawa kartun-kartun bertulis tuntutan Tolak bbm non subsidi bagi sektor perkebunan dan pertambangan saat berdemo di kantor Gubernur sumsel, rabu (5/9).

Beban Puncak Listrik Masih Terpenuhi PalembanG. Pe – Kebutuhan listrik di Palembang semakin meningkat. PT PLN Wilayah SP2JB mencatat beban puncak listrik mencapai 600 mega watt (MW). Meski demikian, kebutuhan listrik tersebut masih bisa dipenuhi. bersambung ke Hal 5

TIANG PANCANG

Walikota Palembang, ir H eddy santana Putra mT (tiga dari kanan) saat menekan tombol sirine pertanda dimulainya pembangunan PlTmG sematang borang.

Ferry Tegaskan Tetap di SFC

PalembanG. Pe - Penjaga gawang nomor wahid Sriwijaya FC, Ferry Rotinsulu menegaskan kalau musim depan dirinya tetap akan bermain bersama Sriwijaya FC, dan tidak akan berpaling dengan klub lain. Mengenai masalah dengan managemen, dirinya mengakui kalau ada miss komunikasi soal keinginannya untuk meminjam uang, namun masalah ini tidak akan mempengaruhinya untuk tetap bersama Laskar Wong Kito, julukan Sriwijaya FC. bersambung ke Hal 5

foto doddy/pAlpres

Kurangi Konsumsi Beras, Sumsel Siap Makan Jagung PalembanG. Pe – Mengurangi konsumsi beras, masyarakat Sumatera Selatan (Sumsel) harus siap beralih makan jagung dan beberapa jenis pangan lainnya. Bertujuan meningkatkan ketahanan pangan serta dapat menyumbang surplus Nasional lebih tinggi. Diungkapkan Ir H Singgih Himawan M Sc, Kepala Badan Ketahanan Pangan Provinsi Sumsel, tidak dipungkiri jika konsumsi beras atau jenisnya bersambung ke Hal 5 padi cukup tinggi.

Oh…Aku Digilir Cinta Pria Jalang

T

ak pernah terbesit dalam benak ini menjadi wanita yang termalang di dunia. baik secara ekonomi, hingga harga diriku tergadaikan. Akibat kebutuhan ekonomi dan nasib yang menentukan aku tak mampu menolak, tetapi salahnya aku mengapa mau menjadi wanita jalang yang haus akan cinta. bukan hanya kekurangan ekonomi aku jadi seperti ini. meski aku memiliki suami aku juga melayani bersambung ke Hal 5

Anda Punya Cerita Undercover, Ingin berbagi cerita menarik tentang pengalaman pribadi anda mulai dari kisah asmara, perselingkuhan, pekerjaan atau cerita lainnya. Kirimkan permintaan wawancara khusus anda ke email triasuziana@yahoo.com Semua cerita menarik tentang anda akan kami muat dengan penuturan bahasa Aku. Sehingga siapa pun anda identitasnya akan kami rahasiakan.


2

PALEMBANG EKSPRES kamis, 6 september 2012

Sudah Modern, Dukun Dipercaya Banyak Muncul Dukun Gadungan

Kurangnya Keimanan Seseorang

Komentar Sri Sulastri Petanase, Kriminolog

Masih Percaya Takhayul

TERTIPU

Gara-gara percaya dengan kekuatan gaib dari seorang dukun, Rudy harus kehilangan uang hingga Rp300 juta, karena tertipu dengan modus mengangkat emas batangan harta karun. Insert: emas batangan palsu.

Seharusnya dengan semakin maju pemikiran orang dan zaman, maka kepercayaan dengan kekuatan gaib jadi berkurang. Namun, pada kenyataannya sebagian masyarakat masih mempercayai kekuatan gaib yang berasal dari seorang dukun atau paranormal. Karenanya, kemajuan dan kecanggihan teknologi masih dianggap kalah dengan kekuatan gaib itu.

K

epercayaan terhadap kekuatan gaib itu, masih banyak ditemui di berbagai pelosok bahkan kotakota besar yang ada di Indonesia termasuk di Kota Palembang. Sebagian masyarakat menganggap dengan kekuatan gaib dari dukun itulah, merupakan jalan pintas yang mudah untuk mendapatkan sesuatu dengan cara cepat. Jika masyarakat mengetahui, dengan meminta bantuan kekuatan dari dukun itu, masyarakat sudah tidak mempercayai lagi akan adanya tuhan. Bagi umat muslim percaya dengan kekuatan dari dukun, merupakan perbuatan syirik dan sangat dilarang oleh agama dan itu juga sudah diatur dalam Al Quran. Masih banyaknya masyarakat yang mempercayai kekuatan dukun itu, juga dikarenakan kurangnya keimanan dari seseorang itu. Memang mempercayai adanya kehidupan lain selain dari dunia diperbolehkan, tapi jangan sampai diperbudak oleh kepercayaan yang tidak jelas itu. Seorang dukun atau paranormal itu merupakan manusia biasa. Sehingga untuk meminta sesuatu bukan kepada manusia melainkan kepada tuhan. Dan manusia biasa juga tidak luput dari kesalahan. Belum lagi keahlian seorang dukun juga terbatas, sehingga semua masalah bisa diselesaikan oleh dukun.

Dukun atau paranormal itu sebenarnya mempunyai keahlian atau ilmu yang sesuai dengan bidangnya seperti pengobatan alternatif, pengisian tenaga dalam atau lainnya. Namun, kekuatan supranatural yang dimiliki dukun itu dianggap bisa menyelesaikan semua permasalahan yang ada. Melihat masih banyaknya masyarakat yang mempercayai kekuatan dukun, tentunya akan dimanfaatkan oleh segilintir orang untuk mencari keuntungan. Karenanya banyak bermunculan dukun gadungan, yang mengaku mempunyai kekuatan supranatural. Nah, ketika menjalankan praktek perdukunan itulah, maka dukun gadungan itu berdalih bisa menyelesaikan masalah yang dihadapi seseorang, seperti membantu seseorang untuk lebih cepat sembuh dari penyakit, ingin cepat kaya bahkan jodoh. Setelah seseorang itu sudah mulai percayai kekuatan gaib yang dimiliki, maka dukun gadungan itu akan mulai melakukan aksinya untuk menipu. Awalnya dukun gadungan itu, akan berdalih melakukan ritual guna memanggil kekuatan gaib yang dimilikinya. Barulah setelah itu dukun gadungan akan meminta bayaran kepada korban dengan dalih keinginan orang itu akan segera tercapai. Percaya kekuatan gaib itu namun men-

jadi korban penipuan juga dialami Rudy (34), warga Jalan Dempo Luar, No 398-F, RT 13 RW 3, Kelurahan 15 Ilir, Kecamatan Ilir Timur (IT) I Palembang. Tak tanggung-tanggung kerugian yang dideritanya hingga mencapai Rp300 juta. Peristiwa penipuan itu terjadi pada Sabtu lalu (14/7) sekitar pukul 20.00 WIB, di Jalan Gub HA Bastari, depan SPBU OPI, Kelurahan 15 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu (SU) I Palembang. Awalnya korban Rudy diajak pelaku Imron (50), warga Desa Talang Peramuan, Kecamatan Pemulutan, Kabupaten Ogan Ilir (OI), untuk mengangkat emas batangan melalui perantara media gaib. Namun, untuk mengangkat emas harta karun itu harus melawati ritual dan sesajen terlebih dahulu, sehingga membutuhkan biaya cukup besar. Memang ritual pengangkatan emas harta karun itu sukses. Hasilnya sebanyak 21 batang emas diperoleh, lalu pelaku menyarankan agar emas itu dibawa kerumah korban. Sebelumnya pelaku mengatakan kalau emas batangan itu akan laku terjual selama sembilan hari. Rupanya saat emas itu mau aku jual ternyata emas batangan palsu. Kalau penipuan yang dilakukan hanya sebatas harta benda, mungkin korban hanya akan kehilangan harta saja. Namun, jika dukun gadungan itu melakukan perbuatan asusila, bukan tidak mungkin akan merusak kehidupan korban. Seperti dialami sebut saja Melati (20), warga Kelurahan Puncak Kemuning, Kecamatan Lubuklinggau Utara II, Kota Lubuklinggau, yang nyaris diperkosa oleh seorang dukun gadungan bernama M Haggi Abdilah (19), warga Kelurahan Watervang, Kecamatan Lubuklinggau Timur I, Kota Lubuklinggau.

foto: dokumen / palpres

Kejadiannya Rabu (29/8) sekitar pukul 12.00 WIB, di salah satu Wisma Raya Jalan Benten, Kelurahan Marga Rahayu, Kecamatan Lubuk Linggau Selatan II, KotaLubuklinggau. Sebelum kejadian korban mau meminta ilmu pengasih agar korban memiliki pacar. Namun, ternyata keinginan korban itu juga dimanfaatkan dukun gadungan itu untuk memperkosa korban. Beruntungnya perbuatan bejat itu tidak berhasil, karena korban berhasil melepaskan diri. Lalu korban melaporkan kejadian itu ke Mapolres Lubuklinggau. Saat ini kasus tersebut masih terus didalami aparat Satuan Reskrim Polres Lubuklinggau jika ada korban lainnya. Oleh karenanya, pihak Polres Lubuklinggau mengimbau kepada masyarakat, hendaknya proaktif menghubungi polisi jika sebelumnya telah menjadi korban praktek perdukunan palsu itu. Tak hanya itu, untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan seperti dialami korban. Maka pihak Polres Lubuklinggau mengimbau kepada masyarakat agar tidak cepat percaya begitu saja terhadap orang-orang yang menawarkan jasa, apalagi belum dikenal. “Khususnya kaum wanita, kalaupun memang mau berobat karena suatu penyakit pada orang pintar atau dukun usahakan tidak seorang diri, tapi minta temani keluarga atau sahabat,” terang Kapolres Lubuklinggau, AKBP Chaidir SIk melalui Kasubag Humas, AKP Winarno. Apalagi lanjutnya, ada bujuk rayu bahwa pengobatan tidak bisa dilakukan tempat orang ramai atau harus seorang diri harus ditempat sepi pula. “Nah, dengan kondisi ini, sebaiknya tidak perlu dipercaya dan harus dihindari,” pungkas Winarno. JOE/RIF

Beredarnya dukun palsu di kota besar ternyata dipengaruhi oleh pola pikir masyarakatnya yang masih percaya takhayul. Pemikiran inilah yang dimanfaatkan pelaku kriminal untuk menipu masyarakat dengan berbagai trik yang aneh. Seperti diutarakan Sri Sulastri Petanase, Kriminolog Palembang, banyak cara yang bisa dilakukan oleh pelaku kriminal untuk melakukan penipuan ke masyarakat. “Pelaku memanfaatkan berbagai peluang untuk menjerat korbannya, mulai dari tergiur dengan hadiah besar hingga percaya dengan takhayul,” terang Sri kepada Palembang Ekspres. Sifat tersebutlah yang memunculkan niat pelaku kriminal untuk melakukan aksi penipuan dengan mudah. Terlebih bagi masyarakat yang mudah percaya dengan janji yang menggiurkan. Apalagi untuk masyarakat di daerah terpencil, dengan jarak tempuh ke kota yang jauh serta informasi yang kurang, akan semakin mudah dijerat dengan berbagai penipuan. “Penipuan bisa berkedok berbagai peran, seperti perusahaan besar, dukun hebat maupun profesi lainnya. Apalagi masyarakat di daerah yang jangkauan informasi kurang dan masih percaya hal-hal yang berbau mistis, akan mudah masuk dalam perangkap penipuan dukun palsu,” lanjutnya. Salah satu cara untuk menghindari penipuan tersebut adalah jangan mudah percaya dengan ucapan ataupun khayalan yang dijanjikan terlalu muluk. Karena masyarakat harus lebih jeli dalam meminta pertolongan orang. NEF

Saim Marhadan, Ketua MUI Palembang

Peramal Bersekutu dengan Syetan

Berbagai dalil dan hadits melarang manusia dalam memanfaatkan praktek perdukunan untuk mencapai keinginan di tuju. Sebab, praktek perdukunan ini pada prinsipnya meminta pertolongan selain Allah. Padahal, hanya Allah-lah yang mampu mengabulkan permintaan seseorang. Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Palembang, Saim Marhadan menegaskan, larangan menggunakan praktek perdukunan ini, dibuktikan dengan penetapan hukumnya yakni haram. Menggunakan dukun atau peramal sama halnya dengan meminta menyembah sesuatu selain Allah. “Allah sangat murka bagi umat muslim yang menggunakan praktek dukun. Perlu diketahui hanya Allah-lah yang bisa memberikan dan menyembuhkan penyakit seseorang,” tegasnya. Termasuk menggunakan jasa dokter, dirinya menilai, kesembuhan penyakit lantaran mendapatkan pengobatan dokter. Sebab, pada prinsipnya bukan dokter yang menyembuhkan. “Allah yang menyembuhkannya, hanya saja kesembuhan penyakit tersebut karena melalui wasilah seseorang,” terang Saim. Terlebih peramal palsu, menurut Saim, praktek peramal palsu itu hanya berorientasi mendapatkan keuntungan. Sebab, biasanya peramal palsu tersebut melakukan cara penipuan dalam melancarkan aksinya. “Seperti orang yang mengaku bisa menggandakan uang, pertanyaannya mengapa tidak dia saja yang menggandakan uangnya sendiri. Jangan mudah percaya dengan praktek perdukunan,” sarannya. Beberapa dalil dalam Alquran yang melarang praktek perdukunan ini seperti yang dituangkan dalam surat Al-A’raf ayat 188. Dalam surat tersebut disebutkan, hanya Allah yang mampu menarik kemanfaatan bagi seseorang. “Bahkan hanya kehendak Allah untuk menolak atau tidak kemudharatan seseorang,” jelasnya. RIS

HOTLINE IKLAN

0711 77 95 171

Pimpinan Umum: Rosmiyati. Pemimpin Perusahaan: Ahmad Rosidi. Pemimpin Redaksi: Tri Nurwanto, Redaktur Pelakasana : Muhammad Iqbal. Kordinator Liputan : David Ariyanto, Tun Teja Staf Redaksi : Ella Sulistiana, Berry Sandi, Trisno, Dian Cahyani Fitri, Nefri Inge, M Wijdan (Ogan Ilir), Yuni Hartati (Muba), Hendra (OKU), Rifat Achmad (Mura/Lubuklinggau), Heru Fachrozi (Muara Enim), Heri Afrizon (OKU Selatan), Firdaus (Empat Lawang/Lahat), Mujianto (OKI), Arman Jaya (OKU Timur), Andre (Prabumulih). Redaktur Foto: Nova Wahyudi. Bagian Pracetak: M Firman, Firyansyah, Abdul Kholid, Kgs Yahya, Bagian Iklan: Iwan Khumaini, Acounting Executive/AE : Abdul,Noris Taslim. Bagian Pemasaran: Abdul Kadir (Manager), Lukman, Alwi Riyanto Bagian Keuangan : Dimas Murdani Muharam, Silvi Winda Pratiwi, Penerbit: PT Citra Media Palembang Ekspres Komisaris Utama: H Suparno Wonokromo. Komisaris: Muwarni, H Didi Wahyudi. Direktur Utama: H. Subki Sarnawi. Direktur: H Mahmud,Yunita Ayu Tarif Iklan: Iklan Baris per baris Halaman 1 Display Full Colour/Warna Rp.60.000/mm kolom, Halaman 1 BW Rp.30.000,/mm kolom,Halaman Dalam Full Colour/Warna Rp.25.000/mm Kolom Harga Berlangganan Koran : Rp.25.000/bulan No. Rek Mandiri Pasar 16 PT Citra Media Palembang Ekspres 113002062008.8 plg.ekspres@gmail.com

Alamat Redaksi/ Sirkulasi/ Iklan: Gedung Graha Pena Palembang, Jl Kol H Barlian No 773, Palembang. Telepon (0711) 8304424, 411768, 415263, 415264, 419503. ext 136,139 Fax (0711) 420066.


Subuh

Zhuhur Ashar Maghrib Isya

04:48 12:08 15:28 18:09 PALEMBANG EKSPRES kamis, 6 september 2012 Customer

Berita Lintas

Gubernur Minta Maksimalkan Layani CJH PALEMBANG. PE – Musim haji akan segera dimulai, setidaknya ada 23 orang petugas petugas Panita Penyelenggara Ibadah HAJI (PPIH) yang dilantik. Gubernur Sumsel H Alex Noerdin meminta kepada petugas yang dilantik untuk melayani Calon Jemaah Haji (CJH) dengan maksimal. “Saya berharap petugas benar benar memberikan pelayanan yang maksimal baik dari segi makanan yang akan di konsumsi hingga tempat tinggal dan fasilitas yang didapatkan, mulai dari penempatan para jamaah di asrama hingga kepulangannya,” ujar Alex kepada Palembang Ekspres di Graha Bina Praja, Rabu (5/9). Dia mengatakan, keberangkatan calon jemaah haji akan dilakukan pada 21 September mendatang. Oleh karena itu, CJH sudah harus berada di asrama sehari sebelum penjadwalan keberangkatan atau 20 September. “Selama di asrama petugas harus bisa melayani CJH dengan baik sesuai tugas dan kewajibannya,” terangnya. Berdasarkan Surat Keputusan Direktur Jenderal Penyelenggara Haji dan Umroh No:D/657/2012 tanggal 20 Agustus 2012 tentang penetapan personalia kepanitiaan PPIH sebanyak 23 orang banyaknya. “Karena tugas yang di emban oleh petugas merupakan perpanjangan tangan dari pemerintah dengan menyelenggarakan operasional pemberangkatan dan pemulangan CHJ, jadi harap bisa memberikan yang terbaik,” katanya. Sambungnya, selama di Embarkasi atau Debarkasi sesuai dengan amanat undang undang No 13 tahun 2008 tentang penyelenggaraan ibadah haji yaitu memberikan pembinaan, pelayanan dan perlindungan bagi CJH. Apalagi kata dia, pemberangkatan dan pemulangan yang harus siap dan matang. “Maka dari itu pemerintah membutuhkan orang orang yang mempunyai komitmen dan dedikasi terhadap pekerjaan dan tanggung jawab yang di pikulnya,” Dari data Kementerian Agama (Kemenag) Sumsel proses pemberangkatan CJH Embarkasi Palembang sebanyak 21 Kloter 18 dari Sumsel 3 dari Babel,jumlah jamaah nya sendiri ada 7.378 jamaah terdiri dari 6.360 jamaah dari Sumsel dan 913 jamaah dari Babel sedangkan untuk jumlah petugas kloter berjumlah 105 orang. Sedangkan, masa operasional pemberangkatan berlangsung selama 30 hari lamanya dengan menggunakan pesawat Garuda tipe Airbus 330 dengan kapasitas seat berjumlah 360 tempat duduk banyaknya. DYN

Care : 0711 411768 Ext 138 Langganan: 082175107700 Iklan: 0711-7795171, 08127342997

3

Anggaran 12 Instansi Diusulkan Bertambah

PALEMBANG. PE – Usulan Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang untuk menambah nilai anggaran pada Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (RAPBD) Perubahan 2012 disetujui DPRD Kota Palembang untuk disahkan menjadi Peraturan Daerah (Perda). Hal ini terungkap dalam rapat paripurna ke 15 dengan agenda laporan komisi yang membahas Raperda Kota Palembang tentang APBD Perubahan Palembang Kota Palembang 2012 di ruang rapat Paripurna DPRD Kota Palembang, Rabu (5/9). Juru Bicara (Jubir) Komisi IV DPRD Kota Palembang, Suardi mengatakan, penggunaan APBD Perubahan 2012 ini harus berazaskan manfaatkan dan penghematan. Berdasarkan hasil analisa peruntukkan penggunaan dana, setidaknya ada 12 instansi yang diusulkan penambahan nilai anggaran. Ke 12 instansi tersebut meliputi Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) diusulkan bertambah sekitar

Rp104 miliar dari sebelumnya Rp1,1 triliun. Dana ini diperuntukkan untuk pembayaran tunjangan guru honor, perbaikan sekolah pinggiran dan pembayaran tunjangan sertifikasi. “Penghapusan aset gedung sekolah juga harus segera diusulkan ke pemerintah,” kata Suardi. Selain Disdikpora, penambahan nilai anggaran juga terletak pada RSUD Bari yang diusulkan bertambah Rp2 miliar, Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Rp99 juta, Dinas Sosial Rp964 juta, Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) bertambah Rp207 juta, bagian sosial Setda Kota Palembang bertambah Rp2 miliar. Pelaksana harian badan narkotika Palembang bertambah Rp181 juta, Badan Arsip dan Dokumentasi bertambah Rp580 juta, Bagian Sejahtera Rakyat Setda Palembang Rp729 juta, dan Badan Kepegawaian Daerah (BKD) bertambah sekitar Rp1 miliar. “Pada intinya kami setuju Raperda

APBD Perubahan 2012 ini untuk dijadikan Perda,” tegasnya. Sementara, Walikota Palembang Ir H Eddy Santana Putra MT menjelaskan, dari sisi pendapatan daerah 2012 diperoleh sebesar Rp2,18 triliun, sementara belanja daerah Rp2,2 triliun. “Dalam APBD Perubahan ini ada penambahan dan pergeseran anggaran,” katanya. Diketahui, Pemkot Palembang mengusulkan APBD-Perubahan bertambah 13,45 persen atau sekitar Rp270 miliar dari sebelumnya Rp2 triliun menjadi Rp2,2 triliun. Penambahan anggaran belanja daerah ini meliputi belanja tidak langsung dan belanja langsung. Untuk belanja tidak langsung, sebelumnya dianggarkan sebesar Rp1,1 triliun dan setelah perubahan menjadi Rp1,2 triliun atau bertambah sebesar Rp106 miliar. “Sementara belanja langsung pada perubahan APBD 2012 direncanakan sebesar Rp1.027.317.072.563 (Rp1 triliun) atau bertambah sebesar Rp164.007.876.563

PT Pusri Ganti Dirut PALEMBANG. PE- Direktur Utama PT Pupuk Sriwidjaja (Pusri) yang selama ini diemban Drs Eko Sunarko Akt MM akhirnya digantikan oleh Ir Musthofa, hal ini berdasarkan hasil keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) yang berlangsung di Jakarta pada 3 September 2012. Sebelumnya Musthofa merupakan Direktur Teknik dan Pengembangan PT Pupuk Indonesia (Persero). Sedangkan Eko Sunarko saat ini menjabat sebagai Direktur Utama PT Pupuk Iskandar Muda. Dalam rapat tersebut juga dilakukan mutasi terhadap pejabat Direktur Sumber Daya Manusia (SDM) dan Umum, yang semula dijabat oleh Irwansyah kini diserahterimakan kepada M Romli HM dari PT Mega Eltra. Irwansyah saat ini dipercaya pemegang saham menjadi Direktur SDM dan Umum di PT Petrokimia Gresik. Rotasi dan mutasi pejabat juga terjadi di lingkungan Direktorat Komersil Ir Bambang Lesmoko MMBAT dari PT Pektrokimia Gresik dilantik sebagai Direktur Komersil PT Pusri Palembang yang menggantikan Hilman Taufik yang kini memegang jabatan baru sebagai Direktur Operasi Mega Eltra. Pergantian juga terjadi di jajaran Dewan Komisaris, Achmad Tossin Sutawikara menjadi Komisaris PT Pusri Palembang menggantikan Ir Indra Jaya HM sedangkan Direktur Produksi dan Direktur Teknik dan Pengembangan tidak mengalami perubahan. Masing-masing tetap dijabat oleh Ir Djohan Safri MM dan Ir Benny Haryoso, MT. Menurut Sekretaris Perusahaan PT Pusri Palembang Zain Ismed mengatakan pergantian direksi yang dilakukan wajar di dalam sebuah perusahaan dengan alasan penyegaran. “Rotasi dan pergantian direksi itu sudah menjadi sesuatu yang biasa dan terjadi di perusahaan, apalagi ini sebagai upaya untuk regenerasi sekaligus harmonisasi,” kata Zain Ismed. Jika RUPS-LB dilakukan pada 3 September lalu maka untuk Serah Terima Jabatan (Sertijab) juga sudah dilakukan sejak 4 September lalu,” tambahnya. Diharapkan dengan dilakukannya pergantian di jajaran direksi dan komisaris PT Pusri membuat kinerja perusahaan lebih dapat ditingkatkan lagi untuk mencapai target yang dituju. Apalagi Ismen menambahkan saat ini PT Pusri juga tengah melakukan revitalisasi pabarik lama yang memuliki resiko bahan baku yang cukup tinggi ditambah lagi teknologi yang diterapkan juga tergolong ketinggalan. Harapan lainnya dari sektor produksi jika pada awalnya hanya mampu 507.000 ton maka diharapkan bisa naik dua kali lipat hingga mencapai 1 juta ton produksi pupuk. LA

19:19

(Rp164 miliar) dari anggaran semula sebesar Rp863.309.195.999 (Rp863 miliar),” papar Wakil Walikota Palembang, H Romi Herton waktu itu. Masih kata dia, anggaran belanja diprioritaskan untuk bidang pendidikan yang dialokasikan pada Disdikpora Palembang sebesar Rp1.160.617.118.641 (Rp1 triliun) atau sebesar Rp50,90 persen dari anggaran belanja perubahan. Selain bidang pendidikan, belanja anggaran ini juga diprioritaskan untuk bidang pemerintahan umum yang dialokasikan pada 25 SKPD sebesar Rp424.679.984.410 dengan ratio 18,62 persen dan anggaran belanja bidang PU dengan ratio 10,01 persen atau sebesar Rp228.284.139.606. “Bidang kesehatan dianggarkan belanja sebesar Rp159.243.598.020 atau 6,98 persen dari total jumlah anggaran belanja yang tercantum pada Rancangan Perubahan APBD tahun 2012,” urai Romi. RIS

LEPASKAN STIKER Bambang, Supir Angkot AmperaSekip saat melepaskan stiker salah satu bakal calon Walikota Palembang yang dipasang di kaca belakang mobilnya.

Foto trisno PALPRES

Stiker Angkot

Dicopot

PALEMBANG. PE – Meskipun tahapan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pemilukada) Kota Palembang baru dilaksanakan pada 10 September ini. Namun stiker ataupun baliho dari sejumlah bakal calon Walikota Palembang periode 2013-2018 sudah menghiasi sejumlah titik di Palembang. Termasuk angkutan kota (angkot), stiker gambar bakal calon walikota ini sudah menutupi seluruh kaca angkot. Kemarin (5/9), Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Palembang melakukan

penertiban stiker yang menutupi kaca angkot. Hasilnya setidaknya ada puluhan stiker di 25 angkot dicopot petugas. Kepala Bidang (Kabid) Pengawasan dan Pengendalian Operasional (Wasdalops) Pathi Riduan mengatakan, pelepasan stiker ini dilakukan untuk mengantisipasi adanya tindak kejahatan di dalam angkutan umum. Hal ini disebabkan, stiker tersebut sudah menutupi kaca angkot. Sehingga suasana di dalam angkot tak bisa dilihat dari luar.

“Ini bisa memicu tindak kejahatan karena kondisi di dalam angkot tak bisa terlihat dari liar. Intinya, semua kaca angkutan umum harus terbuka,” jelasnya. Oleh karena itu, dalam waktu dekat pihaknya akan membuat aturan terkait pemasangan stiker yang sudah menutupi kaca angkutan umum ini. Dalam peraturan tersebut, pihaknya akan memberlakukan denda. “Dendanya bisa saja kita tidak memberikan izin trayek angkutan umum itu, jika kedepan masih terjaring lagi. Tapi hal ini masih dalam pembahasan,” ulasnya. Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Kota Palembang, Masripin Thoyib menjelaskan, pemasangan stiker hingga menutupi kaca kendaraan memang tidak diperbolehkan. Tak hanya stiker sosialisasi bakal calon walikota saja, namun semua jenis stiker. Menurut dia, penertiban pelepasan stiker ini sudah sering dilakukan Di-

shub, hanya saja masih banyak para supir angkot tersebut membandel. “Sekarang karena mendekati Pilkada jadi marak juga yang masang stiker Cawako. Mayoritas stiker itu dipasang di bagian belakang mobil. Ini menganggu, karena kalau kendaraan tertutup kita jadi tidak tahu keadaan di dalam mobil tersebut. Karena itu mulai sekarang kami tertibkan,” jelasnya. Sementara, salah seorang supir angkot dengan trayek Ampera – Sekip, Bambang, mengaku tak mengetahui adanya larangan pemasangan stiker di kaca mobilnya. “Kami tidak tahu, karena biasanya yang tidak boleh itu stiker biasa. Tapi, kami akan cabut stiker ini,” katanya. Dia mengaku, dalam pemasangan stiker bakal calon ini, dia mendapatkan uang jasa sebesar Rp200 ribu dengan waktu tiga bulan. “Pemasangan stiker ini sudah sebulan tinggal dua bulan lagi, tapi karena tidak boleh terpaksa kami cabut,” tuturnya. RIS

Pembangunan Gedung KPU Ditambah Rp2,2 Miliar Pembangunan gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palembang masih terus dilakukan. Dalam APBD 2012, gedung berlantai tiga tersebut dianggarkan sebesar Rp2 miliar. Namun pada APBD-Perubahan 2012, dana ini kembali dianggarkan lagi. Nilainya sebesar Rp2,2 miliar.

Wakil Ketua Komisi III DPRD Kota Palembang, Syahril Eddy mengatakan, dana tambahan ini digunakan untuk finishing pembangunan gedung baru KPU.

Penambahan dana ini sendiri merupakan pengajuan dari Dinas PU Cipta Karya Kota Palembang. “Dalam APBD Induk lalu telah kita

anggaran dana Rp 2 miliar lebih untuk pembangunan gedung KPU Palembang dan dalam APBDP ini kita kembali mengalokasikan dana Rp 2,2 miliar lebih untuk penyelesaian bangunan yang sama,” terangnya. Oleh karena itu, pihaknya berharap pengerjaan gedung tersebut harus dikerjakan maksimal. Sehingga pada akhir September, gedung tersebut sudah bisa dikerjakan. Hal ini mengingat tahapan pelaksanaan Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pemilukada) Kota Palembang akan dimulai pada 10 September mendatang. “Kalau bisa, gedung baru tersebut sudah bisa digunakan akhir bulan ini. Soalnya pekerjaan KPU cukup banyak,” katanya. Sementara, Ketua KPU Palembang, Eftiyani melalui Anggota KPU Bidang

Teknis, Data dan Humas, Abdul Karim mengatakan, pembangunan gedung tersebut merupakan kewenangan Dinas PUCK. Pihaknya hanya sebagai pengguna fasilitas. “Kami ini hanya pengguna, tetapi semua proses pembangunan maupun pengisian peralatan itu tanggungjawabnya PU Cipta Karya. Kalau memang benar pemerintah telah mengalokasikan dana untuk penyelesaian gedung ini, selaku pengguna kami merasa sangat bersyukur,” katanya. Dia berharap, gedung tersebut bisa diselesaikan sebelum tahap Pemilukada Kota Palembang di mulai. “Kita berharap gedung baru itu segera diselesaikan. Paling tidak lantai bawahnya dulu, sehingga kami bisa bekerja denga nyaman,” harapnya. RIS


4

Pendidikan Pegawai Wajib Sumbangkan Buku PALEMBANG EKSPRES kamis, 6 september 2012

Gerakan Sejuta Buku PALEMBANG. PE – Seluruh Pegawai Negeri Sipil (PNS) termasuk pejabat kantor dilingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumsel wajib menyumbangkan buku ke perpustakaan. Hal ini dilakukan agar gerakan sejuta buku bisa direalisasikan. Gubernur Sumsel H Alex Noerdin menjelaskan, jumlah pegawai di lingkungan Pemprov Sumsel mencapai 7.200an. Jika satu orang pegawai menyumbangkan satu buku, artinya ada 7.200 buku yang bisa dimanfaatkan masyarakat saat berkunjung ke perpustakaan. “Buku yang disumbangkan pegawai ini diperuntukkan untuk perpustakaan di setiap daerahnya masing-masing,” kata dia usai mendampingi Kepala Perpustakaan Nasional Sri Sularsih saat road show di Badan Perpustakaan Daerah (Banpusda) Sumsel, Rabu (5/9). Menurut Alex, perpustakaan menjadi salah satu sarana pendidikan yang dapat menjadi sarana pengembangan minat dan budaya baca sejak dini. ”Perpustakaan menjadi sarana yang sangat penting untuk memperluas pengetahuan masyarakat,” ulasnya. Atas dasar itu juga, Pemprov Sumsel berencana akan menambah perpustakaan. Dengan begitu, bisa mempermudah ak-

ses masyarakat untuk membaca buku di perpustakaan. Rencananya, perpustakaan itu akan di bangun di kawasan Jakabaring. Hal ini dilakukan mengingat kawasan tersebut menjadi kawasan Jakabaring Sport City (JSC). Dengan demikian, harus diimbangi fasilitas lainnya. “Pembangunan ini akan dialokasikan pada APBD Sumsel 2013,” ucapnya. Sementara, Kepala Perpustakaan Nasional Sri Sularsih menjelaskan, saat ini pihaknya sedang fokus pada road show perpustakaan di sejumlah wilayah. Sumsel sambungnya, merupakan provinsi pertama yang dikunjungi. “Selain Sumsel, kami juga akan road show di perpustakaan lainnya seperti di Jawa Barat (Jabar), Jawa Timur (Jatim) dan Nusa Tenggara Timur (NTT),” katanya. Dia berharap, dengan adanya kegiatan ini bisa lebih meningkatkan minat masyarakat terhadap kebiasaan membaca. ”Gerakan Nasional Indonesia Membaca ini juga diharapkan mendapatkan bantuan dari Perpustakaan Nasional, seperti pelatihan kepala perpustakaan, mobil perpustakaan keliling dan lainnya,” tukasnya. NEF

RESMIKAN GEDUNG

Eliza Alex Noerdin (tengah) didampingi Gubernur Sumsel H Alex Noerdin (kanan) dan Kepala Banpusda Sumsel, Asnawi (kiri) saat meresmikan salah satu gedung Banpusda Sumsel, kemarin (5/9).

Akademi Komunitas Rambah Sumsel RAKIT MESIN Salah seorang mahasiswa Politeknik Negeri

Sriwijaya

(Polsri) saat

merakit mesin mobil di

kampusnya. FOTO: nefri inge / PALPRES

PALEMBANG. PE – Akademi Komunitas yang merupakan program pendidikan vokasi dihadirkan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) untuk meningkatkan kualitas pendidikan profesi di Indonesia. Program Akademi Komunitas sendiri tidak hanya dibuka di pulau Jawa saja, tapi juga merambah ke wilayah Sumatera Selatan, khususnya kabupaten Prabumulih. Seperti diungkapkan Direktur Politeknik Negeri Sriwijaya (Polsri) Palembang, RD. Kusumanto, mereka ditunjuk langsung oleh Kemendikbud untuk membina pendidikan di akademi komunitas. ”Kita ditunjuk langsung oleh Kemendikbut untuk mendapatkan penugasan pelaksanaan Akademi Komunitas yang akan hadir di Prabumulih tahun depan,” katanya kepada Palembang Ekspres, Rabu (5/9). Pada pendidikan vokasi ini, ada tiga program studi (prodi) yang akan dibuka, yaitu program Teknik Komputer, Akutansi dan Administrasi Perkantoran. Pihaknya pun sudah melakukan rekruitmen baik tenaga pengajar melalui online maupun mahasiswa baru dari masyarakat setempat. Pendidikan Akademi Komunitas ini akan setara dengan Diploma-1 (D1) dan Diploma-2 (D2). Dengan adanya program Kemendikbud ini, Pemerintah Daerah (Pemda) Prabumulih pun mengajukan proposal untuk menghadirkan akademi komunitas di kabupatennya. ”Salah satu alasan kenapa Prabumulih menjadi lokasi pertama dibukanya Akademi Komunitas, karena Pemda Prabumulih mengusulkan pembukaan pendidikan vokasi ini,” ulasnya. Tiga prodi yang dihadirkan pun memang dihadirkan untuk mencetak lulusan berkulitas dan berkompeten dibidangnya. Pasalnya, Pemda Prabumulih juga membutuhkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang menguasai tiga bidang tersebut. Untuk lokasi pengajaran Akademi Komunitas sendiri akan digelar di Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) setempat. Pembinaan yang dilakukan Polsri ini akan terus berlangsung hingga

Akademi Komunitas bisa berdiri sendiri. ”Polsri akan tetap menaungi Akademi Komunitas sampai mereka bisa mandiri dalam penanganan pendidikan, administrasi dan lainnya. Dan nanti akan berdiri sendiri seperti Polsri saat ini,” paparnya. Ia mengatakan, lulusan Akademi Komunitas sendiri bisa melanjutkan pendidikan Diploma-3 (D3) dan Diploma-4 (D4) ke Polsri sesuai dengan prodi yang tersedia. Setelah Prabumulih, kemungkinan pendidikan vokasi ini akan lanjut ke kabupaten lain di Sumsel. Untuk jurusan sendiri, disesuaikan dengan kebutuhannya, seperti Teknik Mesin, Teknik Listrik dan lainnya. Pendidikan vokasi seperti ini akan menerapkan sistem pendidikan 50 persen teori dan 50 persen praktek. Sehingga, lulusannya akan langsung membidik dunia kerja. Sementara itu, menurut Ir.Zainul Bahri, MT, Dekan Fakultas Teknik Universitas Muhammadiyah Palembang (UMP), kehadiran Akademi Komunitas bisa menambah persaingan di bidang pendidikan. ”Saat ini antara Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) tidak ada keseimbangan kesejajaran. Apalagi nanti akan ada Akademi Komunitas, posisi PTS akan semakin terjepit,” sambungnya. Banyak faktor yang mempengaruhinya, seperti bantuan dari pemerintah yang lebih berpihak ke PTN, penerimaan mahasiswa baru (PMB) dari semua jalur dan lainnya. Bisa jadi, dengan banyaknya peluang masyarakat masuk ke pendidikan negeri, pergerakan PTS akan semakin dipersulit dan bisa berdampak pada kemunduran minat masyarakat akan pendidikan di PTS. ”Kita mendukung adanya kehadiran Akademi Komunitas, tapi pemerintah jangan hanya memperhatikan pendidikan negeri saja, harus juga melirik PTS untuk perkembangan pendidikan kedepan,” tukasnya. Kendati kehadiran Akademi Komunitas ini dibidik di daerah, namun lebih menggencet PTS dinomor duakan setelah pendidikan negeri. Pihaknya pun berharap, pemerintah lebih memperhatikan PTS, karena secara global, jumlah kelulusan PTS juga sangat banyak dibandingkan PTN. NEF

FOTO: doddy / PALPRES

Mau Lulus? Wajib Ikut OPDIK PALEMBANG. PE – Orientasi pendidikan dan pengenalan kampus (OPDIK) tidak hanya menjadi kegiatan sosialisasi kampus kepada mahasiswa baru (Maba), tapi OPDIK juga menjadi syarat utama kelulusan pendidikan. Syarat kelulusan ini pun diterapkan oleh Unviersitas Pendidikan Guru Republik Indonesia (UPGRI) Palembang. Humas UPGRI Palembang Ir. Hj. Tri Widayatsih, M.Si mengatakan, seluruh maba wajib mengikuti OPDIK dari awal hingga akhir acara. ”OPDIK menjadi kegiatan yang wajib diikuti oleh seluruh maba, jadi apabila maba tidak hadir pada kegiatan ini, maka harus mengikuti OPDIK ulang di tahun depan,” bebernya kepada Palembang Ekspres, pada saat ditemui disela kegiatan OPDIK 2012 di Universitas PGRI Palembang, Rabu (5/9). Ada sekitar 497 mahasiswa lama yang mengikuti OPDIK ulang di tahun ini. Karena, mereka tidak bisa lulus apabila tidak mengantongi sertifikat OPDIK. Mahasiswa yang mengulang OPDIK berbaur dengan ribuan mahasiswa baru (maba). ”Tahun ini, ada sebanyak 2.676 maba yang mengikuti OPDIK kampus. Jadi, total mahasiswa OPDIK sebanyak 3.173 peserta,” sambung Ketua OPDIK Drs. H. Mochammad Edwar Romli, S.E. Kegiatan pengenalan kampus merupakan upaya memperkenalkan maba pada kampus, sehingga lebih mudah beradaptasi. Mahasiswa sendiri harus mengetahui fungsi dan peranan perguruan tinggi dan bisa me-

FOTO: nefri inge / PALPRES

PESERTA OPDIK

Ribuan peserta OPDIK mengikuti OPDIK di Universitas PGRI, kegiatan ini menjadi syarat utama kelulusan.

mahami organisasi, fakultas, jurusan dan program pendidikan dikampus Para maba berasal dari berbagai daerah di Sumsel, mulai dari Palembang, Musi Banyu Asin (MUBA), Ogan Ilir (OI), Lahat, Pagaralam, Empat Lawang dan lainnya. ”Ada maba yang berasal dari lintas pulau, seperti Kalimantan Barat (Kalbar), Nangroe Aceh Darussalam (NAD), Kepulauan Riau dan Timor-Timur (Tim-tim),” paparnya. Dari 19 jurusan yang tersebar di lima fakultas pada program Diploma-3 (D3) dan Strata-1 (S1), program studi (prodi) FKIP Olahraga menjadi favorit dengan jumlah

maba sebanyak 569 orang. Sedangkan, jurusan FKIP Geografi dan FKIP Sendratasik menjadi prodi terfavorit kedua. Sementara itu, Drs.H. Syarwani Ahmad, MM, Rektor Universitas PGRI Palembang mengungkapkan pendidikan tinggi memang tidak sama dengan pendidikan setara Sekolah Menengah Atas (SMA) sederajat. ”Di perguruan tinggi, diharapkan para maba bisa menimba ilmu yang dipilih sesuai dengan minat masing-masing. Kita sangat berbangga, antusiasme masyarakat terhadap PGRI masih tinggi dan masih mempercayakan pendidikan berkualitas di kampus ini,” ucapnya. NEF

Seni Tari SDN 179 Palembang

Lestarikan Warisan Budaya Sumsel PALEMBANG. PE – Pengembangan pendidikan non formal menjadi perhatian di Sekolah Dasar Negeri (SDN) 179 Palembang. Bahkan, banyak sekali ekstra kulikuler (Ekskul) yang dibentuk untuk menampung bakat dan minat para siswanya. Kepala SDN 179, Maulina, S.Pd, MM mengatakan, saat ini pihaknya tengah pendidikan non formal seperti ekskul kepada siswa. ”Sebagai Rintisan Sekolah Berstandar Internasional (RSBI), kita harus mengembangkan bakat siswa, baik dalam bidang akademik maupun non akademik seperti ekskul,” tuturnya kepada Palembang Ekspres, kemarin. Untuk itu, berbagai ekskul pun kini sedang menjadi perhatian pihak sekolah dalam pengembangan keterampilan siswanya. Salah satunya yaitu ekskul seni tari. Dalam berbagai kegiatan, ekskul seni tari ini hadir memeriahkan acara dan mampu menampilkan keterampilan tarian daerah. Bahkan, pada ekskul ini, para siswa diajarkan tarian tradisional agar mewarisi tradisi Sumatera Selatan (Sumsel). Seperti beberapa waktu lalu, siswa sanggar tari SDN 179 Palembang tampak antusias menampilkan seni tari tradisional khas Sumsel dengan gemulai dan lancar.

TARIAN

Siswa SDN 179 menampilkan tarian sriwijaya dalam acara halal bihalal di lingkungan Disdikpora Palembang.

”Para siswa yang tertarik dengan seni tari akan terus kita bina dan diajarkan langsung oleh guru kesenian yang berkompeten. Jadi, mereka bisa unjuk kebolehan menampilkan tarian yang sudah diajarkan,” ulasnya. Tidak hanya unjuk gigi di dalam sekolah saja, namun pihaknya akan mendukung para siswa untuk mengikuti berbagai kegiatan

FOTO: ist / PALPRES

ekskul diluar sekolah, seperti perlombaan tarian tingkat SD. Untuk itu, pihaknya juga sedang fokus dalam pengembangan diri siswa, agar baik sarana, prasarana dan pengajaran pendidikan formal dan non formal bisa mensejajarkan sekolah ini dengan label RSBI. ”Kita harus terus mengupayakan peningkatan pendidikan, baik akademik maupun ekskul. Apalagi kita sangat bangga apabila siswa kita bisa berprestasi di berbagai bidang,” lanjutnya. NEF


Sambungan Syarat Tak Lengkap, RSUD Empat Lawang Terbengkalai PALEMBANG. PE Pembagunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) kabupaten Empat Lawang yang berlokasi di Desa Terusan Baru terbengkalai. Padahal pembangunan RSUD tersebut mengunakan lahan hibah dari masyarakat Desa Terusan Baru. Menurut anggota DPRD Sumsel, Holda, masyarakat Desa Terusan Baru sangat mendukung dan berbahagia atas pembangunan RSUD tersebut, sebagai sarana pelayanan kesehatan untuk masyarakat. Sayangnya, RSUD yang beberapa waktu lalu telah beroperasi namun kini terhenti pengoperasiannya. “Itu disebabkan adanya rencana akan dipindahkan lokasinya ketempat lain,” ungkap Holda, kemarin. Politisi wanita asal Partai Demokrat ini menurutkan, saat ini upaya pembebasan lahan untuk akses menuju RSUD belum ada kejelasan statusnya, baik itu dari bupati maunpun instasni terkait. ”Masyarakat yang meminta ganti atas lahannya sebetulnya masih bisa bernegosiasi dengan pemkab Empat lawang, untuk menentukan besarnya ganti rugi asal ada keputusan bisa direalisasikan,” ujarnya. Masyarakat desa Terusan Baru, tandasnya, yang

juga didukung masyarakat desa lainnya berharap lokasi RSUD Empat Lawang tersebut tetap berada di desa Terusan Baru, sesuai dengan rencana awal peruntukan tanah hibah tersebut. “Mengingat tanah lokasi RSUD, merupakan tanah hibah dari masyarakat. Jadi kalaupun rencana pemindahan, lokasi RSUD tersebut jadi dilaksanakan, maka kami masyarakat desa terusan baru meminta lokasi tersebut dikembalikan kefuingsi awalnya yaitu lapangan sepak bola, tidak untuk lokasi lain,” tukasnya lagi. Holda menambahkan, bahwa anggaran pembagunan RSUD tersebut juga mengunakan APBD pemprov Sumsel. Sehingga masyarakat ingin mempertayakan mengenai pemindahana tersebut kepada guberenur maupun DPRD sumsel apakah hal ini telah melalui prosedur yang benar atau salah. Sementara Sekretaris Komisi V DPRD Sumsel, RA Anita Noeringhati, menjelaskan bahwa memang pembangunan RSUD itukan diperuntukkan untuk masyarakat di kabupaten Empat Lawang. Namun ternyata itu terkendala beberapa hal teknis yang menyebabkan pembangunan RSUD tersebut tidak bisa diteruskan, itu sudah menjadi pembahasan dari Komisi V

DPRD Sumsel tahun lalu. “Mungkin ada beberapa secara teknis syarat-syarat dari RSUD tersebut belum mencukupi, hingga bagaimana itu akan dipindahkan belum bisa sebelum di operasikan, untuk memenuhi itu tentu dari pemkab empat lawang selalu berkoordinasi dengan Dinkes Provinsi,” jelasnya. Namun untuk tahun anggaran ini, Anita mengatakan, pihaknya belum mengecek kembali apakah ada anggaran bantuan atau belm dibahas kembali. Pada waktu itu seharusnya pembebasan lahan itu diajukan pada saat sebelum pembangunan RSUD itu. “Saya sebagai anggota Komisi V, sekarang justru mempertanyakan pembangunan itu sudah berdiri dan itu baru muncul. Sementara kan pembangunan itu sudah terjadi tahun 2010, tapi baru muncul. Seharusnya hal itu disampaikan masyarakat melalui DPRD setempat atau Dinkes kabupaten, pada saat pembangunan akan dilaksanakan,” ungkapnya. Sekarang yang jadi masalah itukan RSUD itu belum bisa beroperasi, apa yang menjadi keinginan kabupaten Empat Lawang untuk mengoptimalkan RSUD itu belum bisa. Karena ya itu tadi, masih terkendala syarat-syarat teknis pendirian RSUD. TJA

PALEMBANG EKSPRES kamis, 6 september 2012

5

Pungli Terhadap Sopir Angkutan Batubara Marak

PRABUMUIH. PE - Pungutan liar (pungli) terhadap para sopir batubara, semakin hari semakin marak di Kota Prabumulih. Para pelaku bahkan terang-terangan meminta uang kepada sejumlah sopir saat kendaraannya melintas di dalam kota. Mirisnya, bila sopir tidak memberikan uang maka para pelaku pungli mengancam akan melemparkan batu kearah mobilnya. Pungli terhadap mobil batubara dilakukan saat sore hari sampai dinihari, ketika angkutan batubara mulai beroperasi melintas dan melewati kota Prabumu-

lih. Menurut pengakuan sopir angkutan batubara, Zulham (45), biasanya pelaku pungli meminta kepada sopir angkutan batubara sebesar Rp 5.000 sampai Rp 10.000. Bila tidak mau memberi ungkap dia, pelaku nekat melempari mobil dengan batu. “Sekali lewat kami para sopir dimintai uang Rp 5.000 sampai Rp 10.000, selain itu mereka meminta uang secara terang-terangan. Nah mirisnya, pungli ini belum mendapatkan tanggapan dari pihak berwajib,” keluh Zulham. Dia menambahkan, pungli di kota Prabumulih ada dua tempat

yakni, di depan Pertamina dan dalam kota. Para pelaku pungli terhadap sopir angkutan batubara dilakukan oleh pemuda-pemuda tanggung, dan kemungkinan warga Prabumulih. “Mereka kebanyakan pemuda-pemuda tanggung, dan selalu mengancam bila tidak dikasih uang,” ujarnya. Senada dikatakan Roni (27), mobilnya pernah jadi sasaran pelemparan batu saat melintas di dalam kota Prabumulih. “Waktu itu ketika lagi melintas di Prabumulih saya dimintai uang, namun saya tidak beri. Naasnya, ketika lagi melaju mobil saya

dilempari batu dan kaca depan saya pecah. Beruntungnya saya tidak terkena serpihan kaca yang pecah,” katanya. Terpisah, Kapolres Prabumulih, AKBP Yerri Oskaq SIk melalui Kabag Ops, AKP HT Sianturi menjelaskan, pihaknya sudah sering menerima informasi tersebut. Bahkan, di antara pelakunya sudah ada yang berhasil ditangkap dan diamankan bahkan dijebloskan ke jeruji besi. “Nah, untuk yang baru ini masih kita intai dan diselidiki bila memang benar adanya akan kita tangkap para pelaku,” jelasnya. AND

Beban Puncak ......................................................dari Halaman 1 “Ini berarti pertumbuhan ekonomi di Palembang kian meningkat, sebab pada tahun 2000an beban puncak listrik masih 200 mega watt,” jelas Manager Perencanaaan PLN Wilayah S2JB, Djunaidi, usai menghadiri Ground Breaking IPP 2x7 MW Gas Engine Power Plant Project Palembang atau Pembangkit Listrik Tenaga Mesin Gas (PLTMG) di Kelurahan Srimulya, Kecamatan Sematang Borang yang diresmikan Walikota Palembang, Ir H Eddy Santana Putra MT, kemarin (5/9). Pemenuhan kebutuhan listrik tersebut sambung Djunaidi, lantaran adanya sokongan suplai listrik yang dilakukan pihak lain. Seperti, Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang melalui PT Sarana Pembangunan Palembang Jaya (SP2J) memiliki tiga jaringan pembangkit listrik yakni di Mata Merah, Polygon dan Sematang Borang. “Seperti di Sematang Borang ini, bisa membantu suplai 14 mega watt, memang dayanya masih kecil tapi ini sangat membantu suplai listrik kita. Daya 14 mega watt ini bisa mengaliri listrik 18 ribu sambungan dengan kebutuhan listrik 900 volt per rumah,” jelas dia. Djunaidi menilai, secara

Tolak BBM

umum Sumsel kaya gas. Saat ini, beberapa daerah sudah dibangun pembangkit listrik seperti di Muara Enim dan Lahat. Dari pembangkit listrik tersebut, pihaknya sudah berhasil melakukan saving listrik sebesar 400 mega watt. “Saat kita kelebihan listrik, listrik kita kirimkan ke Lampung, Medan dan Pekan Baru,” bebernya. Bahkan sambung dia, pihaknya akan membangun pembangkit listrik lainnya di kawasan Bayung Lincir, Musi Banyuasin (Muba). Sebab, hasil survey yang dilakukan, di sana ada daya listrik sebesar 10 mega watt. “Sumsel kaya akan gasnya, nanti kita cari potensi lainnya untuk bisa menghasilkan listrik,” terang Djunaidi. Walikota Palembang, Ir H Eddy Santana Putra MT mengatakan, keberadaan PLMTG ini bisa menjadi sistem proteksi. Artinya, jika sistem terkoneksi listrik bermasalah, listrik Palembang masih bisa hidup. “Saya kira ini sangat baik untuk pemenuhan kebutuhan listrik di Palembang,” kata dia. Pemilihan lokasi di Sematang Borang, jelas Eddy, karena potensi gas di Sematang Borang sangat besar. Selain itu, tanah yang dibangun tersebut meru-

pakan milik pemerintah kota Palembang. Nantinya, pembangunan pembangkit listrik seperti itu tidak menutup kemungkinan untuk dikembangkan di daerah lain di Palembang. Setidaknya saat ini pihaknya berencana akan membangun Jakabaring dan Karyajaya. “Kita ingin Palembang terus terang, tidak ada lagi byar pet,” tuturnya. Sementara, Dirut PT SP2J, Bahder Johan menambahkan, Suplai listrik yang dihasilkan pada pembangkit ini bekerjasama dengan PLN. Lama kontrak sendiri mencapai 20 tahun. “Lama pembangunan PLTMG maksimal 1,5 tahun,” terangnya. Sebelumnya diketahui, pembangunan pembangkit listrik ini diprediksikan akan membutuhkan dana sebesar Rp 180 miliar. “Untuk suplai gas akan didistribusikan dari PT Pertamina EP, sebesar 2 MMSCFD. Ini investment sendiri yang artinya kita bangun sendiri, dengan sistem pinjaman ke bank. Tapi, kita optimis untuk pengembangan PLTMG ini,” jelasnya. Tenaga operator, berasal dari PT PLPJ. Hanya saja, para operator ini sebelumnya sudah menigkuti pelatihan di Finlandia. “Ada empat orang yang kita ke kirim ke negara itu,” katanya. RIS

..................................................................dari Halaman 1

memarkir truknya sekitar pukul 01.00 WIB Malam. Sekretaris Asosiasi Transportir Batubara dan Perkebunan (ATBP), Yasmin menjelaskan, aksi ini merupakan penolakan atas penerapan Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis solar non subsidi untuk angkutan batubara dan perkebunan. Menurut dia, saat ini harga batubara dan perkebunan sedang turun, sehingga pengusaha tidak bisa menaikkan harga angkutan. Sementara, pihak tambang tidak mau menaikkan harga. Oleh sebab itulah pihaknya menuntut agar para angkutan truk dapat menggunakan BBM subsidi sama seperti angkutan pribadi lainnya. “Kenapa tidak diberitahukan kepada kami, pemerintah tidak berkoordinasi sebelumnya,” aku kepada Palembang Ekspres. Dia menambahkan, saat ini hanya ada dua pilihan yakni, tetap jalan atau menutup tambang batubara. “Jika tambang batubara ditutup maka kita akan semakin susah,” katanya seraya mengatakan jumlah angkutan batubara di Sumsel sekitar 7.000 unit. Dia mengatakan, pemberlakuan BBM solar non subsidi bagi angkutan batubara dan perkebunan hendaknya ditinjau ulang. Pasalnya, ada kendaraan milik perorangan yang juga mempunyai hak untuk mendapatkan BBM subsidi. ”Harga BBM solar bersubsidi Rp 4.500, sedangkan harga BBM solar non subsidi Rp

10.900. Dengan adanya kenaikan ini membuat kami semakin sulit,” ungkapnya. Sementara itu, Dely Lani, Koordinator lapangan (Korlap) mengungkapkan, penerapan peraturan yang mengatur tentang pemberlakuan pelarangan penggunaan BBM solar non subsidi terhadap kendaraan perkebunan dan batubara tidaklah tepat. Pasalnya, angkutan batubara dan perkebunan bukan milik perusahaan tambang batubara dan perkebunan. “Inikan angkutan masyarakat (perorangan), sehingga kami berhak menggunakan BBM solar bersubsidi,” terangnya. Lebih lanjut dia mengatakan, satu kali angkut pemilik truk hanya bisa mengangkut 10 ton batubara dengan upah sebesar Rp 1.600. 000. Bayaran tersebut digunakan untuk keperluan operasional termasuk beli BBM, makan dan upah sopir. Setelah menunggu hingga pukul 11.00 WIB, menanggapi para pendemo, Gubernur Sumsel, H Alex Noerdin mengatakan, pihaknya sudah melakukan pertemuan dengan Pertamina. Dan Pertmina mengizinkan menggunakan BBM solar bersubsidi. ”Kita sudah panggil Pertamina, sekarang sudah diizinkan mengisi BBM solar bersubsidi di seluruh SPBU, kecuali di 9 SPPBU. Ini adalah keputusan manusiawi, karena mereka sulit mencari nafkah bila menggunakan BBM solar non subsidi,”

tegasnya. Disinggung mengenai, pemberian izin menggunakan BBM solar bersubsidi bertentangan dengan Peraturan Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) nomor 12 tahun 2012 tentang larangan angkutan perkebunan dan pertambangan menggunakan solar bersubsidi terhitung pada 1 September, Alex mengatakan, untuk sementara Pertamina yang akan mengatur. Karena itu wewenang Pertamina. ”Pada prinsipnya kita hanya memfasilitasi. Tetapi kita mendukung ini,” tukasnya. Seperti diberitakan sebelumnya, Kasubdit Pengangkutan Migas Kementrian ESDM, I Gusti Sunarman mengatakan, pelarangan angkutan perkebunan dan pertambangan menggunakan solar bersubsidi berlaku pada 1 September di seluruh Indonesia termasuk Provinsi Sumsel. Sedangkan landasan pelarangan angkutan tambang dan perkebunan menggunakan BBM solar bersubsidi ada dalam Peraturan Menteri ESDM Nomor 12 Tahun 2012 yang ditetapkan pada 29 Mei 2012. Karena, solar bersubsidi dilarang digunakan untuk perusahaan perkebunan yang luasnya di atas 25 hektar. Sedangkan perusahaan tambang, hanya pertambangan galian C yang boleh menggunakan BBM solar bersubsidi, sehingga truk batubara wajib menggunakan BBM non subsidi. DYN

foto doddy/palpres

HARI PANGAN

Gubernur Sumsel, H Alex Noerdin bersama isteri, Hj Eliza Alex dan Pangdam II/SWJ, Mayjen TNI Nugroho Widyotomo melihat-lihat stand pangan dalam Peringatan Hari Pangan Se-Dunia XXXII di Dinning Hall Wisma Atlet, Rabu (5/9).

Kurangi Konsumsi Hampir semua produk atau jenis makanan berasal dari beras, sehingga konsumsi beras cukup tinggi di Sumsel. “Makanan pokok utama beras inilah yang harus kita kurangi, karena pangan jenis lain banyak ada jagung, singkong dan lain sebagainya,” ujar Singgih Himawan kepada Palembang Ekspres dibincangi usai menggelar Peringatan Hari Pangan Se-Dunia XXXII di Dinning Hall Jakabaring Sport City (JSC), Rabu (5/9). Dia menambahkan, di kotakota lain banyak yang memanfaatkan jenis pangan lainnya untuk produk-produk makanan utama, seperti makanan kecil, keripik dan lain sebagainnya. “Misalnya

budi daya singkong, seperti dibuat produk makanan,” katanya. Selain itu kata dia, produksi di Sumsel memang bagus, utamanya Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Timur, OKU dan beberapa Kabupaten lainnya. Tetapi kata dia, untuk ketahanan pangan di Sumsel masih sangat baik seperti Bulog yang dapat bekerjasama menjaga ketahanan pangan. “Ke depan kita harapakan, Sumsel harus mengurangi konsumsi berasnya. Melalui peringatan hari pangan se-dunia dengan mengusung tema ‘Kita wujudkan Agro industri berbasis kemitraan petani menuju kemandirian pangan dapat meningkatkan surplus pangan di Sumsel,” harapnya.

Ferry Tegaskan Jikapun Ferry hengkang dari Sriwijaya FC tentunya bukan karena masalah pinjaman tersebut. “Soal pinjaman uang dengan managemen, itu adalah urusan pribadi saya dengan managemen Sriwijaya FC dan tidak perlu diketahui publik. Masalah ini tidak ada hubungannya dengan keinginan saya pergi dari Sriwijaya FC karena musim depan saya tetap bersama Sriwijaya FC,” tegasnya pada Palembang Ekspres, Rabu (5/9). Seperti diberitakan sebelumnya, pemain ini dikabarkan akan hengkang dari tim kebanggaan masyarakat Sumsel ini. Nah, diisukan Persib Bandung yang dikabarkan akan menggunakan jasa Ferry Rotinsulu musim depan,

Oh...Aku Gilir pria-pria lainnya. Atas izin suamiku Romlan, sebut saja begitu, aku rela ditiduri beberapa pria dan digilir cinta pria jalang. Maklum, aku menikah dengan Romlan tidak bahagia. Bisa dikatakan sudah miskin, tertimpa musibah mendapat suami yang mandul dan tak dapat memberikan aku keturunan. Oleh suamiku aku diberikan keleluasaan untuk mendapatkan nafkah kenikmatan sekaligus meraup uang haram atas hasil melayani pria-pria kesepian yang merasa kedinginan ketika malam. Jauh rasanya apa yang aku pikirkan, karena menjadi wanita yang tak seperti normal adanya.

.......................................................................................dari Halaman 1 Sementara itu, Gubernur Sumsel, Ir H Alex Noerdin yang hadir mengatakan, sekitar 900 juta jiwa yang masih kekurangan pangan dari 6,3 juta jiwa jumlah penduduk dunia atau setidaknya 11,8 persen yang mengalami kekurangan pangan. “Itu artinya masih banyak kategori kekurangan, untuk itulah kita dapat meningkatkan ketahanan pangan dan diharapkan Sumsel mampu menyumbang surplus 10 juta ton perkapita pertahun secara Nasional,” ungkap Alex. Bahkan kata Alex, beberapa kasus yang terjadi disebabkan kekurangan pangan seperti kemiskinan, gizi buruk, dan kelaparan. Dia mengatakan, tingkat konsumsi sekitar 105 kilo-

gram perkapita pertahun di dunia, sedangkan di Sumsel 60 kilogram perkapita pertahun. “Kondisi ini tentu dapat menyulitkan kita, makanya melalui kerjasa oleh Tim Penggerak PKK dan ketahanan pangan untuk mempertahankan pangan di Sumsel dapat ditingkatkan,” pintanya. Selain itu, dia juga mengapresiasi penghargaan atas P2PN, kemudian program ketahanan pangan dan beberapa penghargaan lainnya dalam rangka meningkatkan ketahanan pangan dan memberikan Penghargaan program, P2PN kepada Bupati OKU, OKU Timur, OKU Selatan, Bupati Mura, Walikota Pagaralam, Walikota Lubuklinggau. DYN

..................................................................................................dari Halaman 1

selain itu ada juga Mitra Kukar yang juga siap menampung Ferry jika pergi dari Sriwijaya FC. Isu kepindahan Ferry Rotinsulu ke Persib bermula ketika managemen Sriwijaya FC tidak bisa memenuhi keinginannya. Pada awalnya Ferry menghubungi managemen Sriwijaya FC untuk meminjam uang kepada managemen Sriwijaya FC dan meminta gaji dua bulan dibayar lebih awal karena ada keperluan penting dan mendesak, namun keinginan Ferry ini tidak bisa dipenuhi oleh managemen. Managemen Sriwijaya FC hanya bisa memenuhi permintaan Ferry dengan menyiapkan satu bulan gaji yang akan ditransfer ke rekening Ferry tanggal 31 Agustus

lalu. Karena masalah inilah, Ferry lantas dikabarkan akan hengkang ke Persib Bandung. Apalagi melalui twitternya Ferry sempat mengatakan kalau managemen Sriwijaya FC “Parah”. Sedangkan isu Persib Bandung yang akan menjadi tujuan Ferry karena rekan-rekan Ferry musim lalu seperti Jamie Coyne, Firman Utina, M Ridwan, Supardi, sudah terlebih dahulu berlabuh di Persib Bandung, ditambah lagi Persib saat ini memang membutuhkan penjaga gawang. Direktur Keuangan PT SOM, Augie Bunyamin mengaku belum mendengar isu kalau Ferry Rotinsulu akan hengkang ke Persib Bandung gara-gara masalah tidak dipenuhinya per-

mintaan Ferry soal gaji dua bulan yang dimintanya. “Ferry memang pernah ingin minta dua bulan gaji di bayar lebih cepat, namun kami hanya bisa memenuhi pembayaran satu bulan gaji terlebih dahulu. Saya tidak tahu kalau masalah ini dijadikan isu kalau Ferry akan hengkang ke Persib,” ujar Augie. Sebelumnya juga Augie sempat berkata, kalau pemain asal Pali Sulawesi Selatan ini ingin hengkang hanya masalah sepele ini, pihaknya tidak menyoalkannya. “Silakan kalau mau pergi, tapi jangan sekali-kali mengambing hitamkan mangemen, karena kami sebagai managemen sudah berusaha semaksimal mungkin memenuhi kebutuhan pemain,” tukasnya. VIV

.........................................................................................................dari Halaman 1 Pernikahanku dengan Romlan pada 2006 lalu menjadi formalitas saja. Hampir 7 tahun aku menikah belum dikaruniai anak, kalaupun ada itu bukan hasil hubungan aku dengan Romlan suamiku. Sedih rasanya, mengkhianati suami sendiri. Tetap dia juga ikhlas, karena tidak dapat memberikan kepuasan di atas ranjang. Bekerja sebagai buruh tani tidaklah mudah, selain gaji yang kecil juga pas-pasan untuk menghidupi keluarga. Karena aku dan suami terpaksa harus menghidupi Silvia, anakku yang berusia enam tahun atas hasil hubungan gelapku dengan Nurman. Malam itu, Romlan

mempersilahkan aku untuk pergi bersama Nurman, malam itu aku harus rela melayani Nurman. Bahkan aku pernah melakukan hubungan intim di rumah dan suamiku mengetahuinya. Dia hanya bisa diam, kalau bisa dikatakan alat vital suamiku tidak berfungsi. Dahulunya dia pernah mengalami kecelakaan kendaraan dan alat vitalnya pernah terjepit hingga membuat lemah dan tidak dapat berfungsi hingga saat ini. Kadang Nurman memberikan uangnya, hanya pria-pria yang tahu saja kalau suamiku tidak dapat memberikan nafkah secara lahir. Aku juga sangat

berdosa, karena rasanya tidak dapat menjadi wanita sempurna bagi suamiku. Sehingga terlihatlah tubuh kami tengah menyatu, Romlan hanya terdiam. Kadang dia duduk di ruang tamu atau dia tertidur di depan televisi ketika aku selesai melakukan persetubuhan itu, Romlan barulah terbangun. Kadang rasanya tidak tega, tetapi Romlan juga menganjurkan. Meski tidak setiap malam, tetapi tetap saja membuatku tidak nyaman. Namun harus bagaimana, selain membutuhkan uang aku juga membutuhkan pria yang dapat menghangatkan tubuhku. (*)


All Sport 6

Palembang ekspres, kamis, 6 september 2012

PE - Agen penyerang Edinson Cavani menegaskan sang pemain tidak akan meninggalkan Napoli hingga kontraknya berakhir pada 2017 mendatang. Baru-baru ini Cavani memang menandatangani perpanjanganan kontrak hingga lima tahun mendatang di Naples. Namun sejumlah laporan di Italia menyebutkan, Cavani kemungkinan meninggalkan klubnya pada pertengahan 2013. Pierpaolo Triulzi selaku perwakilan bomber Uruguay tersebut membantah spekulasi itu, dengan menegaskan bahwa Cavani belum berpikir untuk meninggalkan klub yang dibelanya sejak 2010 silam. “Laporan-laporan tersebut menyampaikan omong kosong. Ia telah menandatangani kontrak hingga 2017, karena ia ingin bertahan di sini sampai kontraknya habis,” tegas Triulzi. “Dicantumkannya angka pemutusan kontrak sebesar 60 juta euro adalah sebuah sinyal kepada klub yang berminat bahwa Napoli tidak ingin menjualnya. Dan lagi, kalaupun ada orang gila yang bersedia membayarnya, kami masih akan meninjau opsi apa yang ditawarkan.” NET

Batal Gabung Fulham, Bastos Tak Kecewa

PE - Bek sayap kiri Lyon Michel Bastos mengaku telah melupakan kekecewaannya yang gagal pindah ke Fulham. Bek asal Brasil itu ternyata sempat nyaris hijrah ke EPL di hari terakhir bursa transfer musim panas kemarin. Sayang deal kolaps dan batal terjadi. Ketika Bastos dimintai pendapatnya, ia mengaku telah melupakan kejadian itu dan memilih berkonsentrasi untuk Les Gones. “Saat ini yang ada dalam pikiran saya adalah memberikan musim yang super bagi Lyon. Saya bahagia dengan permainan saya serta tim ini,” ujarnya di olweb.fr. NET

Dempsey Gabung Spurs, Fulham Tetap Tuntut Liverpool

PE - Fulham masih berusaha memperkarakan Liverpool terkait perburuan mereka pada Clint Dempsey. Penyerang Amerika Serikat berusia 29 tahun itu menjadi target The Reds sepanjang musim panas kemarin. Namun ia akhirnya memilih bergabung dengan Tottenham di detik terakhir bursa transfer. Meski begitu, The Cottagers masih belum legawa. Mereka masih berusaha membuat Liverpool membayar apa yang mereka sebut pendekatan ilegal pada sang pemain. Sebuah pernyataan dari pihak Liga Premier menyebut: “Kami sudah menerima komplain dari Fulham terkait komentar dari ofisial Liverpool FC dan kami tengah mempelajari hal itu.” Kasus ini terutama terkait komentar Brendan Rodgers saat Liverpool melakoni tur pra-musim ke Amerika Serikat bulan lalu. Di hari yang sama, situs Fenway Sports Group, perusahaan pemilik Liverpool merilis klaim yang salah jika Dempsey sudah resmi bergabung ke Anfield. NET

Jordi Alba: Waspada, Villa Punya Dendam Membara PE - David Villa sedang membawa dendam membara dalam benaknya, dan hal itu siap ia tuangkan di musim 2012-2013 ini. El Guaje sempat absen setengah musim lebih tahun kemarin. Ia menderita cedera retak tulang kala membela Barcelona di Piala Dunia Antar Klub di Jepang. Namun ia siap tampil hebat lagi musim ini selepas cederanya sembuh, bukan hanya untuk lawan-lawan Barca namun juga timnas Spanyol. Hal itu seperti dalam kesaksian Jordi Alba yang sempat jadi tempat curhat Villa, “Dia sudah berbulan-bulan lamanya tak di lapangan, namun kini ia memasukinya

dengan penuh dendam.” “Dia bekerja sangat keras agar bisa masuk kembali ke tim inti klub serta negaranya. Dia sangat penting perannya, saya turut berharap dia akan di performa puncak secepat mungkin” imbuh Jordi di football-espana.net. NET

Moggi: Inter salah besar melepas Pazzini PE - Mantan Direktur Juventus Luciano Moggi menyebut Inter Milan membuat kesalahan besar dengan melepas Giampaolo Pazzini. Moggi malahan menyarankan Juve yang merekrut Pazzini bukannya AC Milan. Moggi, yang dikenai sanksi seumur hidup karena terlibat skandal Calciopoli berkata jika Nerazzurri seharusnya menahan kepergian Pazzini. “Semua kes-

alahan Moratti jika Inter tidak menemukan tandem ideal bagi Milito. Pemain buangan Inter kini bersinar di Milan,” ucap Moggi kepada harian Libero. “Pazzini direkomendasikan ke Juve, namun sayangnya mereka memilih mengincar pemain top yang takkan bisa didatangkan. Pazzini bakal menjadi patner ideal bagi Vucinic,” imbuh Moggi. Mengomentari transfer Giovinco, Moggi merasa harga mantan pemain Parma itu terlalu mahal. “Parma meminta harga yang terlalu tinggi bagi pemain yang hatinya sudah berada di Juve. Saya pikir situasinya bisa ditangani lebih baik lagi,” pungkasnya. NET

AGENDA jadwal pertandingan 08 SeptSabtu 01:45 WIB Moldova vs Inggris RCTI 09 Sept Minggu 19:30 WIB Indonesia U22 vs Malaysia U22 SCTV 10 Sept Senin 19:30 WIB Indonesia vs Korea Utara SCTV Klasemen Liga inggris 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20

Chelsea Swansea City West Bromwich Albion Manchester City Manchester United Everton West Ham United Arsenal Wigan Athletic Newcastle United Fulham Stoke City Sunderland Tottenham Hotspur Norwich City Reading Aston Villa Liverpool Queens Park Rangers Southampton

3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3 2 3 3 2 3 3 3 3

3 2 2 2 2 2 2 1 1 1 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0

0 1 1 1 0 0 0 2 1 1 0 3 2 2 2 1 1 1 1 0

0 0 0 0 1 1 1 0 1 1 2 0 0 1 1 1 2 2 2 3

8-2 10-2 6-1 8-5 6-5 4-3 4-3 2-0 4-4 3-4 7-6 3-3 2-2 3-4 2-7 3-5 2-5 2-7 2-9 4-8

9 7 7 7 6 6 6 5 4 4 3 3 2 2 2 1 1 1 1 0

3 2 2 2 2 1

0 1 1 1 0 2

0 0 0 0 1 0

8-2 4-2 3-1 3-1 3-2 6-4

9 7 7 7 6 5

Klasemen Liga Spanyol 1 2 3 4 5 6

Barcelona Mallorca Málaga Rayo Vallecano Real Valladolid Deportivo La Coruña

3 3 3 3 3 3

7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20

Sevilla Getafe Atlético Madrid Levante Real Madrid Real Betis Real Sociedad Real Zaragoza Celta de Vigo Athletic Club Valencia Granada Espanyol Osasuna

3 3 2 3 3 2 3 3 3 3 3 3 3 3

1 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 0 0 0

2 1 1 1 1 0 0 0 0 0 2 1 0 0

0 1 0 1 1 1 2 2 2 2 1 2 3 3

3-2 4-4 5-1 4-5 5-3 6-5 3-7 2-3 3-3 5-9 4-5 1-5 4-7 1-6

5 4 4 4 4 3 3 3 3 3 2 1 0 0

2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

2 2 2 2 1 1 1 1 1 1 1 1 1 0 0 0 0 0 0 0

0 0 0 0 1 1 1 0 0 0 0 0 0 1 0 0 0 0 1 1

0 0 0 0 0 0 0 1 1 1 1 1 1 1 2 2 2 2 1 1

6-1 5-1 4-0 3-1 5-3 5-4 3-0 4-3 4-3 3-2 3-3 2-2 2-2 1-3 2-6 1-5 0-6 0-6 1-2 1-2

6 6 6 5 4 4 3 3 3 3 3 3 3 1 0 0 0 0 -1 -5

Klasemen Liga Italia 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20

Juventus Napoli Lazio Sampdoria Roma Catania Torino Genoa Internazionale Milan Fiorentina Chievo Parma Cagliari Udinese Bologna Palermo Pescara Atalanta Siena


7

Palembang ekspres, kamis 6 september 2012

Ronaldo: Saya Sedih Bukan Karena Uang PE - Terkait situasinya di Real Madrid, Cristiano Ronaldo akhirnya buka suara. Dia menegaskan uang bukanlah motif di balik kesedihannya. Selain itu, forward Portugal tersebut juga mengatakan bahwa komitmennya terhadap Los Blancos takkan pernah berubah. Ronaldo mengungkapkan perasaan unhappy-nya setelah mencetak dua gol dalam kemenangan 3-0 Madrid atas Granada di jornada 3 La Liga 2012/13. Menurut Ronaldo, alasannya profe-

sional, tapi dia menolak membahas lebih dalam. Salah satu spekulasi yang beredar setelah itu adalah bahwa sang bintang ingin gajinya dinaikkan. Dia kemudian membantahnya. “Ada yang mengira saya menginginkan lebih banyak uang. Suatu hari, anggapan itu pasti akan terbukti tidak benar,” ujar Ronaldo. “Saat ini, saya hanya ingin menyampaikan kepada para fans Real Madrid bahwa motivasi, dedikasi dan komitmen saya untuk memenangi semua kejuara-

an takkan pernah berubah,” tegasnya. Kubu Madrid belum memberi respons terhadap komentar-komentar yang dikeluarkan mesin golnya itu. Hingga kini, semua masih serba tak menentu dan bisa dibilang Santiago Bernabeu pun belum lepas dari kondisi siaga satu. NET

PE - Persaingan Barcelona dan Real Madrid untuk menjadi yang terbaik tidak hanya terjadi di Liga Spanyol, tetapi juga merembet ke Liga Champion. Dalam dua tahun terakhir, dua klub yang bertarung di El Clasico ini sama-sama berhasil menembus semifinal Liga Champions. Menjelang pergelaran kompetisi ini pada tahun 2012-2013, El Barca dan El Real mengumumkan skuad mereka. Real Madrid masih terus melanjutkan petualangan mereka untuk menjadi yang terbaik di Eropa. Musim ini, target sang pelatih, Jose Mourinho, memang lebih diarahkan ke Liga Champions daripada mempertahankan La Liga. Untuk ini, The

Special One sedikit berjudi. Ia memasukkan penyerang muda asal Rusia, Denis Cherysev, dalam skuadnya. Selain itu, ada nama Ricardo Carvalho dan Ricardo Kaka, dua pemain yang seperti tidak mendapatkan tempat di Santiago Bernabeu. Selebihnya, dua pemain anyar Real Madrid, Luka Modric dan Michael Essien, juga dimasukkan dalam daftar skuad Liga Champions. Tak boleh dilupakan adalah jebolan Real Madrid Castilla, Nacho, yang mungkin akan dicoba menggalang lini pertahanan di Eropa. Seperti halnya Real Madrid, Barcelona juga serius mendapatkan gelar Liga Cham-

pions. Musim lalu mereka terpeleset di semifinal karena gagal menembus pertahanan baja Chelsea. Musim ini, Tito Vilanova memasukkan nama-nama segar. Seperti, penyerang yang menghangatkan tur musim panas El Barca, Gerard Deulofeu. Ada juga punggawa-punggawa yang tengah meretas jalas ke tim senior seperti Sergi Gomez, Carles Planas, Martin Montoya, Jonathan Dos Santos, dan Rafinha Alcantara —adik Thiago Alcantara–. Eric Abidal, bek gaek asal Prancis, juga dipertahankan untuk memberikan gelar kedua dari tiga tahun terakhir petualangan Barcelona di Liga Champions. NET

Ingin Edward Wilson, SFC harus Bersaing Dengan Mitra Kukar

Inilah Skuad Barcelona-Madrid

daftar skuad Real Madrid dan Barcelona di Liga Champions Real Madrid : Kiper: 1 Iker Casillas, 13 Antonio Adán, 25 Jesus Fernández Collado Bek: 2 Raphaël Varane, 3 Pepe, 4 Sergio Ramos, 5 Fábio Coentrão, 11 Ricardo Carvalho, 12 Marcelo 17 Álvaro Arbeloa, 18 Raúl Albiol, 24 Nacho, Gelandang: 6 Sami

Khedira, 8 Kaká, 10 Mesut Özil, 14 Xabi Alonso, 15 Michael Essien, 16 Juanfran, 19 Luka Modric, 21 José Callejón, 22 Ángel Di María, Penyerang: 7 Cristiano Ronaldo, 9 Karim Benzema, 20 Gonzalo Higuaín, 23 Denis Cheryshev Barcelona : Kiper: Víctor Valdés, Jose Manuel Pinto, Oier Olazábal Bek: Daniel Alves, Gerard Piqué, Carles Puyol, Marc

Antonio Cassano dan Diego Milito Tak Kompak

PE - Kekalahan memalukan Internazionale dari AS Roma pada Giornata ke-2 Serie A mendapat perhatian serius dari legenda Inter Milan, Sandro Mazzola. Lini depan Inter menjadi sorotan serius Mazzola. Saat menjamu Roma di Giuseppe Meazza pada Minggu (2/9), Inter kalah 1-3. Hasil itu membuat pendukung dan para lengenda kecewa. Mazzola melihat dua ujung tombak Inter, Antonio Cassano dan Diego Militi tidak kompak dalam bermain. “Sudah ada pembuktian kalau Cassano todak bisa bermain bersama Milito. Jika situasi seperti ini terus berlanjut, maka kita lihat saja apa yang akan terjadi di akhir musim nanti,” ucap Mazzola kepada Radio Incontro, Rabu (5/9). Kekalahan Inter lebih disebabkan permainan agresif Roma. Tim tamu mampu bermain dengan bagus di awal pertandingan sehingga mampu mengontrol pertandingan. Mazzola melihat taktik yang diterapkan pelatih Andrea Stramaccioni telah tepat, sayangnya realisasi di lapangan tidak sesuai dengan keinginan pelatih. NET

Bartra, Jordi Alba, Martín Montoya, Eric Abidal, Andreu Fontàs, Sergi Gómez, Carles Planas Gelandang: Cesc Fàbregas, Xavi Hernández, Andrés Iniesta, Thiago Alcántara, Jonathan Dos Santos, Javier Mascherano, Sergio Busquets, Adriano, Alex Song, Sergi Roberto dan Rafinha Penyerang: David Villa, Alexis Sánchez, Lionel Messi, Pedro Rodríguez, Isaac Cuenca, Gerard Deulofeu, Cristian Tello

Cristiano Ronaldo

Nicklas Bendtner Jadi Andalan Juventus di LC 25 pemain yang didaftarkan Si Nyonya Tua untuk bertarung di Liga Champions. Kiper 1 Buffon 30 Storari 34 Rubinho Bek 2 Lucio 3 Chiellini 15 Barzagli 11 De Ceglie 19 Bonucci 4 Caceres

26 Lichtsteiner Gelandang 6 Pogba 7 Pepe 8 Marchisio 20 Padoin 21 Pirlo 22 Asamoah 23 Vidal 24 Giaccherini 33 Isla 39 Marrone Penyerang 9 Vucinic 12 Giovinco 17 Bendtner 27 Quagliarella

PE - Juventus kemungkinan besar akan mengandalkan penyerang baru mereka, Nicklas Bendtner, di Liga Champions 2012/13. Pemain pinjaman dari Arsenal tersebut akan sangat berguna ketika menghadapi lawan tersulit mereka di fase grup, Chelsea. Juventus yang sekarang bukanlah Juventus yang dulu. Juventus juga telah mengalami perubahan besar. Di Serie A musim lalu, Juventus muncul sebagai juara dengan status tak terkalahkan. Di bawah polesan Antonio Conte, pemain senior seperti Andrea Pirlo kembali menemukan sentuhannya.

Juventus juga memiliki Mirko Vucinic sebagai penggedor pertahanan lawan. Pemain asal Montenegro tersebut pernah menjebol gawang Chelsea pada 2008 ketika masih memperkuat AS Roma. Jangan lupakan Nicklas Bendtner. Lama bermain di Inggris bersama Arsenal dan Sunderland, pemain asal Denmark ini tentu akan sangat berguna ketika menghadapi Chelsea. Bendtner tentu paham benar gaya bermain Chelsea. Selain itu, Bendtner tentu akan paham betul gaya bermain Denmark ketika menghadapi Nordsjaelland. NET

PALEMBANG. PE- Sriwijaya FC sepertinya harus sedikit mengalami sandungan dalam perburuan pemain yang sebelumnya memperkuat Semen Padang, Edward Wilson Junior. Pasalnya, pihak managemen PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM) harus bersaing dengan tim asal Kalimantan, Mitra Kukar yang terkenal dengan klub kaya raya. Ya, pihak Mitra Kukar sendiri sangat ingin sekali menandemkan Edward Wilson dengan pemain anyarnya, Ferdinan Sinaga, yang tak lain tandem Edward Wilson saat membela Semen Padang musim lalu di liga Indonesia Primera League (IPL). Bersama Semen Padang kedua pemain ini sudah menciptakan gol 29 dengan rincian Ferdinan 16 gol, dan Wilson 13 gol. “Soal Edward Junior memang sudah kami dekati, tapi saya tak berani mengatakan apakah pemain tersebut nanti bergabung atau tidak. Semua masih dalam tahap penjajakan, jadi segalanya juga masih bisa berubah,” ujar Asisten manager skuad Naga Mekes julukan Mitra Kukar Nor Alam seperti yang diktup berita bola online, kemarin. Kendala lain yang dihadapi pihak Sriwijaya FC untuk mendatangkan striker kelahiran Liberia, 22 September tersebut adalah besarnya pintaan Wilson yang berkisar Rp1,6 miliar. Tapi, kalau melih Mitra Kukar pintaan tersebut sepertinya bukan masalah, karena memang tim asal Kalimantan ini terkenal dengan tim Kaya. Terbukti, saat baru promisi di Liga Indonesia Super League (ISL) musim lalu, tim ini sudah jor-joran merekrut pemain berkualitas, baik lokal maupun pemain asingnnya, bahkan dikabarkan Mitra Kukar musim lalu merekrut Marcus Nathan Bent salah satu pemain Inggeris U-21 dengan kisaran Rp2 miliar. Belum lagi pemain laijnnya. “Edward Wilson pasang harga dalam kisaran Rp1,6 miliar, sementara kita siapkan dana dalam kisaran Rp1 miliar, karena itu negosiasi berjalan alot. Negosiasi harga terus kami lakukan agar tercapai kesepakatan harga. Soal kualitas, Edward Wilson tidak perlu diragukan lagi, sekarang tinggal kesepakatan nilai kontrak,” ujar Direktur Tehnik dan SDM PT SOM Hendri Zainuddin. Pria yang juga mencalonkan diri sebagai wakil Bupati Kabupaten Banyuasin di pilkada nanti juga mengakui, bahwa pihaknya juga telah mendegar kabar, bahwa pemain yang menjadi top skor di Semen Padang pada musim sebelumnya ini bersama Kabau Sira tersebut juga dimintai Mitra Kukar. “Kami sudah mendengar kalau Edward juga diminati beberapa klub lain, karena itu, proses negosiasi kami percepat. Mudah-mudahan bisa segera tercapai kesepakatan harga,” harap pria berkacamata ini. Keinginan managemen merekrut Edward Wilson untuk menggantikan Kayamba ditanggapi positif oleh pelatih kepala Sriwijaya FC Kas Hartadi. Pelatih asal Solo ini menilai kemampuan yang dimiliki Edward Wilson diyakini bisa membantu Sriwijaya FC untuk meraih gelar juara ISL musim depan. “Edward Wilson pemain yang bagus dan tidak ada yang meragukan kemampuannya. Dia memiliki power, kecepatan, dan memiliki ketajaman sebagai seorang striker handal. Karena itu saya juga berharap managemen Sriwijaya FC bisa mendapatkan Edward Wilson,” singkatnya. VIV

Edward Wilson


8

PALEMBANG EKSPRES kamis, 6 september 2012

Pejuang atau Pecundang! PALEMBENG. PE- Musim kedua bersama Sriwijaya FC ini, sepertinya menjadi ujian sebenarnya bagi pelatih kepala Sriwijaya FC Kas Hartadi. Betapa tidak, kita tahu sendiri musim lalu Pelatih Asal Solo ini memiliki pemain-pemain yang sangat berkualitas disemua lini. Dan Gumbs cs merupakan pemain peninggalan Ivan Kolev, Kas Hartadi tinggal melanjutkan. Namun, dimusim depan, sepertinya sulit bagi Kas untuk mengulang sukses meraih juara. Inilah tantangan sebenarnya bagi seorang Kas Hartadi. Ini tidak lain, hampir semua pemain inti Laskar Wong Kito musim lalu telah meninggalkan Sriwijaya FC, seperti nama Jamie Coyne, Nova Ariyanto, Siswanto, Firman Utina, Supardi, dan tiga ujung tombak atau striker subur Wong Kito Kait Kayamba Gumbs, Hilton Moreira, dan M Ridwan. Hampir semuanya hengkang, dan meninggalkan 15% pemain saja. Mampukah Kas, pria kalem ini membuktikan kemampuannya sebagai pelatih yang patut diperhitungkan?! Mampukah menjadi pejuang ataukah pecundang di tim Sriwijaya FC dengan segala kekurangan dan kelebihannya. Langkah, Kas Hartadi menjadi pelatih profesional sebenarnya masih seumuran jagung. Berawal dari SYSA Sekayu, SFC U-21 adalah debutnya. Dan bersama SFC, Kas Hartadi merasakan kerasnya kompetisi ISL bersama Persipura, Arema, Persija bahkan Persib Bandung. Menjadi pelatih sepakbola di Indonesia sebenarnya bukanlah pekerjaan yang mudah. Bukan pula pekerjaan yang berat, lantaran para pemainnya adalah pemain yang sudah paham dan mengenal sepakbola. Jadi lebih berat menjadi pelatih tim-tim junior yang harus melatih dari dasar. Kelebihan Kas Hartadi dibandingkan Ivan Kolev yakni pendekatan emosional. Dan inilah sepertinya resep manjur bagi Kas Hartadi memoles timnya menjadi yang terbaik! Beda dengan Kolev yang memilih tinggal di hotel dibandingkan Kas Hartadi memilih mess pertiwi sebagai tempat tinggalnya. Lebih dekat dan tahu betul kondisi anak didiknya sepertinya pilihan Kas Hartadi. Para pemain yang diwariskan Ivan Kolev sangat mengkilap. penyerang hingga gelandang sama-sama produktif. M Ridwan, Gumbs dan Hilton adalah contoh nyata betapa striker tersubur di negeri ini. Ketiga striker Sriwijaya FC ini musim lalu telah menyumbang 48 gol masing-masing Kayamba 22 gol, Hilton 18 gol, dan M Ridwan 8 gol, ditamba lima gol dari Firman Utina. Jadi, total keseluruahn

Kas Hartadi

gol yang telah disumbangkan pemain-pemain yang telah meninggalkan Sriwijaya FC itu adalah 53 gol. “Musim depan adalah ujian bagi saya, karena kita harus mulai dari awal, tetapi tidak masalah, semua bisa diatasi, inilah sepakbola, ada tantangan yang harus dihadapi,” ujar Pelatih Kepala Sriwijaya FC Kas Hartadi pada Palembang Ekspres, Rabu (5/9) kemarin dihubungi via ponslenya. Dengan keadaan seperti ini, tentunya mau tidak mau, sang arsitek tim dan managemen Sriwijaya FC yang dalam hal ini PT Sriwijaya Optimis Mandiri (SOM) harus memutar otak mencari pemain untuk mengisi skuad pada kompetisi mendatang. Tentunya, dengan kualitas yang bisa mempertahankan gelar juara Indonesia Super League (ISL) msuim lalu. “Ya mau tidak mau membentuk tim baru. Tapi kita cari yang kualitasnya tidak jauh berbeda,” ungkap pelatih yang pernah bermain untuk Kramayudha Tiga Berlian (KTB) dijamannya ini. Menurut Kas, memulai segala sesuatu dari nol lagi itu bukan sesuatu yang sulit dan tidak pula gampang. Namun dia percaya, dengan kerja keras dan kerjasama semua pihak terkait, tim baru Laskar Wong Kito yang solid akan terbentuk sendirinya. “Para pemain yang direkrut merupakan pemain profesional yang tahu bagaimana menempatkan diri masing-masing. Saya yakin dengan kemampuan yang mereka miliki, akan mampu menyesuaikan dengan gaya bermain atau karakter tim ini. Tapi syaratnya, kualitas yang direkrut tidak jauh dari para pemain yang keluar,” tutur Kas menanggapi perpindahan beberapa pemain inti Sriwiajya FC musim lalu. Dengan keluarnya pemain langganan starter, Kas meminta managemen segera mendaratkan empat pemain untuk menempati pos yang ditinggalkan pemain-pemain tersebut. Keempatnya adalah Erick Weeks Lewis, Edward Wilson Jr, M Ilham dan Zulkifli Syukur. Kas menegaskan, kualitas pemain incaran itu tidak kalah dengan pemain yang keluar. Misalnya Erick Weeks Lewis bisa menggantikan peran Firman menjadi pengatur serangan. Edward Wilson akan diproyeksikan mengisi posisi yang ditinggalkan Kayamba. Menurut Kas, baik Edward maupun Kayamba sama-sama bertenaga dan finisher ulung. Zulkifli bisa gantikan Supardi bahkan saya yakin bisa jauh lebih baik. Ilham sendiri bisa mengisi pos yang

ditinggalkan Hilton maupun Ridwan yang agak melebar. “Jadi sebenarnya tidak ada masalah krusial seandainya keempat pemain itu masuk. Sebab pemain lama seperti Thierry Gauthessi, Lim Joon Sik, Ahmad Jufriyanto dan Ponaryo Astaman akan mendapat rekan bermain yang secara kualitas setara dengan pemain sebelumnya,” paparnya. Diakui Kas, beberapa pemain incaran Sriwijaya FC di bursa transfer memang batal terealisasi. Seperti Herman Dzumafo dan Kenji Adaichara yang lebih memilih Persib Bandung atau Alberto Goncalves yang mendarat ke Pelita Jaya FC. Meski demikian, dirinya optimistis pemain yang akan direkrut nantinya mampu memberikan kontribusi positif bagi tim meski tidak berlabel bintang. VIV

Berita Sumsel

foto nova wahyudi palpres

Gubernur Buka Hari Pangan Se-Dunia

foto doddy palpres

Gubernur Sumsel, H Alex Noerdin memberikan sambutan dalam Peringatan Hari Pangan Se-Dunia XXXII.

Gubernur Sumsel, H Alex Noerdin bersama isteri, Hj Eliza Alex menggunting pita pertanda membuka Peringatan Hari Pangan Se-Dunia

G

XXXII di Dinning Hall Wisma Atlet, Rabu (5/9).

ubernur Sumatera Selatan (Sumsel), Ir H Alex Noerdin membuka Hari Pangan Se-Dunia (HPS) XXXII 2013 tingkat Provinsi Sumsel, Rabu (5/9). Pembukaan HPS XXXII 2013 berlangsung meriah dan bertempat di Dinning Hall Wisma Atlet dan ditandai dengan penyerahan penghargaan Adhi Karya Pangan Nusantara. Dalam sambutannya Alex mengungkapkan, peringatan hari HPS kemarin merupakan kegiatan rutin tahunan yang dilakukan pihaknya. Bertujuan memperkuat kesadaran masyarakat terhadap permasalahan pangan dunia, kemudian

solidaritas dalam berjuang memerangi kelaparan, kekurangan gizi dan kemiskinan. Disebutkannya, pada saat ini penduduk di dunia termasuka Indonesia masih mengalami kekurangan pangan yaitu sekitar 900 juta orang dari 6,7 miliar atau 11,8 persen penduduk dunia. “Makanya dibutuhkan komitmen bersama dalam mengatasi masalah pangan karena pangan merupakan salah satu kebutuhan dasar manusia yanga belum ada subtitusinya untuk kelangsungan hidup,” ujar Alex kepada Palembang Ekspres. Adapun yang menerima Penghargaan Adhi Karya Pangan Nusantara 2012 dan penghargaan

untuk program Peningkatan Produksi Beras Nasional (P2BN) 2013. Untuk kategori Walikota/Bupati Bupati Lahat, Aswari, Bupati Ogan Komering Ilir (OKI), Ir H Ishak Mekki, Bupati Musi Banyuasin (Muba), H Pahri Azhari, Bupati Banyuasin, Ir H Amiruddin Inoed, Walikota Palembang, Ir H Eddy Santana Putra. Kemudian untuk program peningkatan P2BN diterima oleh 7 kabupaten atau kota yang ada di Provinsi Sumsel yaitu Bupati Ogan Komering Ulu (OKU), Yulius Nawawi, Bupati OKU Timur, Wakil Bupati OKU Selatan, Hj Herawati, Bupati Empat Lawang, Bupati Musi Rawas (Mura), Walikota

Gubernur Sumsel, H Alex Noerdin bersama isteri, Hj Eliza Alex dan Pangdam II/SWJ, Mayjen TNI Nugroho Widyotomo melihat-lihat stand pangan. Pagar Alam, Walikota Lubuklinggau. Turut hadir dalam acara tersebut Pangdam II/SWJ Mayjen TNI Nugroho Widyotomo, Kapolda Sumsel diwakili Dir Bimnas, Kombes Agus Suna-

ryo, Wakil Kajati (Wakajati) Sumsel, Drs Tholib SH, Bupati dan walikota se-Provinsi Sumsel, Direktur Utama (Dirut) Bank Sumsel Babel, Asfan Fikri Sanaf dan ribuan tamu undangan lainnya. ADV

Gubernur Sumsel, H Alex Noerdin hadir bersama Pangdam II/SWJ, Mayjen TNI Nugroho Widyotomo, Dir Bimnas polda Sumsel, Kombes Agus Sunaryo, Wakajati Sumsel, Drs Tholib SH, Bupati dan walikota se-Provinsi Sumsel, Direktur Utama (Dirut) Bank Sumsel Babel, Asfan Fikri Sanaf dan ribuan tamu undangan lainnya dalam Peringatan Hari Pangan Se-Dunia XXXII di Dinning Hall Wisma Atlet, Rabu (5/9).


alamat hotel The Aryaduta Hotel & Convention Center Palembang Jl. POM IX, Palembang Square Palembang 30137, Sumatera Selatan Indonesia, Telpon +62711 383838 Fax +62711 377900 the Arista hotel Jl Kapt A Rivai Palembang 30129 Sumatera Selatan, Telpon +62711 355000 Fax +62711 377966 Novotel Palembang Hotel & Residence Jl R Sukamto No 8A Sumatera Selatan 30127 PALEMBANG INDONESIA Tel. (+62)711/369777 Fax. (+62)711/379777 Jayakarta Hotels and Resorts Jl Jenderal Sudirman no. 153 Palembang Sumatera Selatan Indonesia Tel +62 711 365 222 Fax +62 711 364 222 Hotel Aston Jl Basuki Rahmat No.189 Palembang' Telp : (0711) 388999 Hotel Sandjaja Jl Kapten A Rivai No 6193 Palembang 30129 Sumatera Selatan, Telp +62-711 362222 Fax +62-711 313693 Hotel Anugerah Jln Jendral Sudirman No 149 Palembang 30129 Sumatera Selatan, Telp 62 711 312828 Fax 62 711 351183

JADWAL Keberangkatan KA Nama Kereta

Berangkat Datang

Limex Sriwijaya 21.00

05.10

Sindang Marga 20.00

04.00

Bukit Serelo

09.20

18.00

Rajabasa

08.00

18.45

JADWAL PENERBANGAN Palembang-Jakarta Berangkat 06.00 10.25 16.15

PALEMBANG EKSPRES kamis, 6 september 2012

Telkomsel Gelar Kompetisi Dance Like Agnes Kecepatan Internet SimPATI Hingga 7.2 Mbps PALEMBANG. PE- Telkomsel menggelar kompetisi Dance Like Agnes untuk Indonesia. Guna mendukung kompetisi tersebut, Telkomsel memberikan promo spesial bagi pelanggan simPATI berupa paket internetan sebesar 2GB dengan harga Rp 60.000 selama 45 hari dengan kecepatan hingga 7.2Mbps. Pelanggan juga bisa menikmati paket internetan sebesar 500MB hanya dengan Rp 20.000 untuk 30 hari. Dengan kedua pilihan paket tersebut, kini pelanggan simPATI dapat melakukan asyiknya chatting, browsing, social networking, email, upload, dan download di ponsel cukup dengan mengakses *999#. Sebagai bagian yang tidak terpisahkan dalam kehidupan sehari-hari, simPATI berkomitmen untuk selalu menghadirkan keceriaan guna mendukung kebutuhan komunikasi dan akses internet para penggunanya. Sebagai salah satu wujud keceriaan tersebut, simPATI menggelar kompetisi Dance Like Agnes yang merupakan kompetisi dance untuk mencari 20 pemenang di tingkat nasional. Mereka yang terpilih akan ikut menjadi dancer pada konser Agnes Monica di bulan Desember 2012 mendatang. Untuk mengikuti kompetisi ini, peserta cukup mengakses www.DanceLikeAgnes. com. Pada proses berikutnya, mereka diminta untuk mengunggah (upload) hasil karya

foto nova wahyudi palpres

Gelar Lomba

Telkomsel menggelar kompetisi Dance Like Agnes untuk Indonesia. Guna mendukung kompetisi tersebut, Telkomsel memberikan promo spesial bagi pelanggan simPATI berupa paket internetan sebesar 2GB dengan harga Rp 60.000 selama 45 hari dengan kecepatan hingga 7.2Mbps.

video dance mereka sendiri. Video dance yang mereka kirim merupakan video yang dikreasikan dengan beberapa gerakan Agnes Monica yang muncul pada iklan simPATI di televisi.

Peserta dapat mulai mengirim video dance pada 5 September 2012. Dari seluruh video yang masuk, Agnes Monica akan memilih 200 video terbaik yang nantinya akan dipilih oleh publik melalui microsite www.DanceLikeAgnes.com.

Sebanyak 20 pemenang dengan vote/like terbanyak akan mengikuti proses pelatihan bersama Agnes Monica dan NEZindaHOOD di Jakarta. Selain itu, masing-masing pemenang juga akan mendapatkan berbagai hadiah berupa Samsung Galaxy S3, uang tunai Rp 10 juta, saldo T-Cash sebesar Rp 5 juta, pulsa simPATI senilai Rp 5 juta, dan paket internet 1 GB/ bulan selama 1 tahun. Head of Branch Palembang DepartmentRiki A Setiawan mengatakan Telkomsel menyadari bahwa jumlah pengguna mobile internet di Indonesia terus bertambah. “seiring dengan semakin tingginya kebutuhan masyarakat terhadap akses informasi maupun hiburan terkini. Kompetisi Dance Like Agnes merupakan salah satu tools bagi kami untuk memberikan gambaran wujud keceriaan dan gaya hidup penuh mobilitas, yang diidentikkan dengan karakteristik pengguna simPATI,” jelasnya. Aktivitas mobile lifestyle pelanggan simPATI semakin optimal berkat dukungan jaringan terluas berkualitas Telkomsel. Lebih dari 50.000 Base Transceiver Station (BTS) termasuk di antaranya 13.000 Node B (BTS 3G) telah tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Telkomsel juga telah menyiapkan akses bandwidth internet berkapasitas 20 Gbps demi menjamin kelancaran akses komunikasi data. LA

Tiba 07.00 11.30 18.50

FITUR LENGKAP Advance T2V memiliki

Palembang-Jakarta Berangkat 06.10 07.40 11.05 14.20 15.55 17.20 19.10

9

fitur lengkap dengan

Tiba

harga yang dibandrol

07.00 08.45 10.20 11.50 14.00 16.00 17.35

Rp 1,299 juta, bahkan Mega Store juga memberikan bundling dengan paket internet Tri selama setahun.

Palembang-Jakarta Berangkat 18.20

Tiba 18.40

foto nova wahyudi palpres

Palembang-Jakarta Berangkat 06.00 08.35 10.45 13.20 14.20 16.40 17.40 18.40

Tiba 07.00 09.35 11.45 14.20 15.20 17.40 18.40 19.40

Vandroid Advance T2V, Fitur Terlengkap

Bundling Tri Paket Internet Setahun PALEMBANG. PE- Mega Store Computer lagi-lagi menghadirkan promo mengejutkan dengan memberikan harga promo penjualan tablet, kali ini Vandroid Advance T2V dibandrol hanya Rp 1,299 juta selama empat hari dengan paket bundling internet dari Tri selama setahun dengan kuota 50 Mega Byte sebulan. “Tablet Vandroid Advance ini memiliki kemampuan tinggi karena fitur yang dimiliki juga lengkap mulai dari telpon, mobile tv, FM radio, dual camera,” ujar Yuli Setiawan, Direktur Utama Mega Store Computer yang ditemui kemarin (5/9). Bicara layarnya juga touchscreen dan

sudah capacitive, soal daya tahan baterai bisa bertahan sampai empat jam jika fitur seperti televisi kerap digunakan. Bahkan jika dalam posisi stand by maka daya tahan baterai bisa mencapai tiga sampai empat hari, masa ini tergolong lama dikelas tablet. Hanya saja untuk frekwensi tablet ini masih mengusung GSM/GPRS/EDGE dengan operasi sistem Android 2.3 Gingerbread dan bisa diupgarde menjadi ice cream sandwich. “Selama promo empat hari sampai Minggu nanti harga tetap sama Rp 1,299 juta tapi untuk bundling internetnya tidak akan diperoleh lagi, jadi ini memang sangat ter-

batas,” tambahnya. Hebatnya lagi setiap pembelian tablet dengan internal memory 512 Mega Byte ini, konsumen juga akan mendapatkan tambahan meory dengan kapasitas empat Mega Byte. Yuli juga menambahkan meskipun harga yang dibandrol tergolong murah namun kualitas tablet ini cukup mumpuni, apalagi jumlah unit yang dijual juga terbatas. “Tablet ini termasuk best seller di Indonesia karena banyak diminati oleh konsumen, sehingga unitnya juga terbatas, kita hanya menjual 150 unit saja,” lanjutnya. Meskipun demikian, pihaknya akan mengantisipasi dengan meminta indent tablet Vandroid tipe ini jika permintaan konsumen cukup tinggi. LA


Cama Merawat Tanaman Agar Tetap Segar

BILA berencana mudik lebaran bersama keluarga ke kampung halaman dan meninggalkan tanaman kesayangan di rumah untuk beberapa hari, tentu menjadi beban pikiran jika tidak ada orang yang mengurus tanaman tersebut. Untuk menjaga tanaman kesayangan tetap hidup selama ditinggal mudik, cobalah cara berikut agar tanaman tetap hidup dan berkecukupan air. Pertama, ambil plastik putih ukuran satu kilo, lalu isi dengan air dan gantung disisi tanaman dan posisikan ujung plastik bagian bawah tepat berada di atas media tanaman dengan

PALEMBANG EKSPRES, kamis 6 september 2012

jarak 1 hingga 5 cm. kemudian, ujung plastik ditarik hingga mengerucut, kemudian di ujung plastik tersebut diberi lubang halus / ditusuk dengan jarum, sehingga air akan menetes perlahan kemedia tanaman. Bisa juga dengan menggunakan jarum dan selang infus yang pengerluaran airnya dapat diatur sedemikian rupa hingga air yang menetes ke media tanaman jatuh secara bertahap atau dapat juga dengan cara menyemprotkan hormon ke tanaman yang akan ditinggal. TIPS

SMS ke: 081958300250 / 07117757249

Griya Arisma Azhar Hadirkan Hunian Asri ASRI

Perumahan Griya Arisma Azhar menghadirkan hunian konsep minimalis modern dengan lingkungan asri membuat nyaman konsumen.

PALEMBANG. PE – Memilih hunian yang nyaman sudah tentu menjadi pilihan semua orang, apalagi hunian yang memberikan fasilitas yang lengkap, seperti jalan utama yang luas. Perumahan ini ditawarakan di Griya Arisma Azhar yang terletak di bilangan Pangeran Ayin, Kelurahan Kenten, Kecamatan Talang Kelapa. ”Belum ada developer yang membangun perumahan dengan konsep seperti kami. Nah, kami

developer pertama kali menghadirkan hunian lengkap dengan fasilitas sehingga memberikan kenyamanan bagi penghuni itu sendiri,” ungkap Ayu, Marketing PT Arisma Trijaya Mandiri (ATM) kepada Palembang Ekspres Rabu (5/9). Dia menjelaskan, PT ATM membangun kurang lebih 376 unit di komplek perumahan Griya Arisma Azhar jalan Pangeran Ayin Kenten. Berdiri di atas lahan seluas 60.000 meter

persegi, perumahan ini sudah menjual lebih kurang 44 unit. Perumahan tipe 36/104 ini dibangun untuk memenuhi kebutuhan hunian di Palembang khususnya dan Sumsel pada umumnya. ”Meskipun perumahan RSH, tetapi fasilitas yang kami sediakan seperti perumahan mewah,” katanya. Sedangkan untuk harga yang ditawarkan Rp 65 juta, harga subsidi untuk perumahan Masy-

arakat Berpenghasilan Rendah (MBR). ”Karena masih banyak masyarakat yang membutuhkan perumahan, sementara developer banyak menawarkan perumahan untuk middle high (menengah atas),” ungkapnya. Tetapi lanjutnya, harga yang ditawarkan akan berlaku hingga akhir Desember saja, karena mulai tahun depan akan mengalami kenaikan harga sekitar 5-10 persen, mengingat harga bahan material

pun mengalami kenaikan harga. Dipilihnya lokasi Kenten menurut dia kawasan tersebut sangat memungkinkan untuk membangun perumahan dan mengembangkan kehidupan masyarakat Kenten. Sebelumnya diakui Ayu, pihaknya pernah mengembangkan perumahan di Sukabangun, Soak Simpur dan itupun lokasi menengah atas dan terakhir di Kenten yang menawarkan perumahan RSH. ”Prosfek Kenten cukup baik,

apalagi disana sudah memiliki kehidupan yang luas dan banyak perumahan yang mengincar perumahan disana,” jelas dia. Melihat tingginya kebutuhan akan hunian, pihaknya menargetkan penjualan 20-30 unit perbulan termasuk konsumen yang tengah proses. Untuk spesifikasi perumahan mulai dari pondasi menggunakan batu bata dengan sloff beton bertulang, batako diplester dan dicat, kolom, ring

balok, beton, beton bertulang. Sementara itu, fasilitas umum diantaranya jalan utama 10 meter, listrik 1300 watt, sumur galian. Ia menambahkan, untuk proses Kredit Perumahan Rakyat (KPR) dapat melalui BNI dan BTN. Kemudian untuk lama waktu bisa 15 tahun dengan uang muka 20 persen dari harga normal. ”Kita juga menyediakan kredit bertahap selama satu tahun sesuai kesepakatan dengan konsumen,” tukasnya. DYN

Warga Keluhkan Jalan Rusak di Talang Aman PALEMBANG. PE – Ruas jalan warga, di jalan Perikanan 4, Kelurahan Talang Aman rusak. Rusaknya jalan akses keluar masuk di pemukiman warga, disebabkan oleh developer yang tengah membangun perumahan Ria Regency. Sehingga warga mengeluh kesulitan melintas di jalan tersebut, karena jalan berbatu dan ruasnya hancur. Diakui Abdi, salah seorang warga pemukiman mengatakan ruas jalan mereka semula mulus. Tetapi semenjak ada pembangunan perumahan Ria Regency tersebut membuat ruas jalan rusak dan tidak sulit dilalui warga, bahkan parahnya ada beberapa orang pernah tergelincir dari ruas jalan yang penuh kerikil. “Developer yang membangun perumahan Ria Regency meletakkan bahan bangunannya di ruas jalan lalu lalang warga. Seperti koral, tanah, batu bata dan lainnya, sehingga saat koral yang menggunung turun ke jalan membuat jalan licin dan memakan banyak korban saat melintas,” ujar Abdi, kepada Palembang

RUSAK

Ruas jalan menuju Talang Aman karena rusak berat akibat developer pengembangan Ria regency terus melintas.

Ekspres Rabu (5/9). Dibeberkannya, beberapa waktu lalu dirinya juga pernah menjadi korban. Siang itu Abdi melintas dengan menggunakan kendaraan roda dua, karena terburu-buru dia tidak melihat tumpukan material di ruas jalan, seperti koral dan Abdi langsung melaju dengan kecepatan tinggi. Belum sempat melambat

kendaraannya pun tumbang dan dirinya tergelincir dari kendaraan tersebut, parahnya Abdi tertimpa kendaraan dan membuat tubuhnya penuh luka. Oleh warga untungnya Abdi ditolong, sehingga dijelaskan Abdi koral itu berceceran dan membuat ia tidak seimbang di atas motor. “Untungnya tidak begitu parah, namun saya sangat kecewa

ulah pengembang yang seenaknya membangun perumahan yang tidak memperhatikan kenyamanan warga setempat,” katanya. Sementara itu, Rahman yang juga mengaku kecewa dengan sikap developer yang membangun perumahan Ria Regency itu, karena tidak memperhatikan lingkungan sekitar. “Kalaupun memang membuka bisnis properti dan usaha yang mengahsilkan uang, bukan semata-mata dia seenaknya dan tidak perduli dengan sikap developer terkait,” terangnya. Warga berharap agar developer memperbaiki sisi ruas jalan warga yang juga mengalami kerusakan, serta tidak mulus seperti semula. “Dulu jalan kami masih bagus, tetapi semenjak developer itu menjadi rusak parah dan kerap mengganggu aktifitas warga setempat. Minimal developer tersebut dapat memperbaiki ruas jalan agar tetap dapat dilalui dengan nyaman dan aman, tidak ada rasa khawatir dalam mengendaraan kendaraan pada alur jalan itu,” tukasnya. DYN

DIJUAL CEPAT SEDANG DIBANGUN

Ruko

Minimalis

2,5 lantai Lokasi Strategis Padat Penduduk Cocok Buat Usaha

BURUAN Hanya 2 Unit Alamat

Komplek Talang Kelapa

Hubungi: 7944589

Dapatkan Rumah Idaman anda di Hunian Eksklusif Hubungi kami di : 0711 7757249 (David) 0711 417477 (Kantor)


PALEMBANG EKSPRES kamis, 6 september 2012

TELEPON PENTING Polda Sumsel : Poltabes : Polsek IB I : Polsek IB II : Polsek IT I : Polsek IT II :

(0711) 360404/ (0711) 310264 (0711) 513334, (SPK) (0711) 510455 (0711) 353014 (0711) 352973 (0711) 351607 (0711) 713344

Polsek SU I : Polsek SU II : Polsek S Gerong : Polsek Sako : Polsek Gandus : Polsek Sukarami : Polsek Kemuning : KPPP Boombaru : Pos Laka Pakjo : Kodim 0418 :

(0711) 510128 (0711) 510096 (0711) 596333/ (0711) 598144/ (0711) 598145 (0711) 820062 (0711) 7365855 (0711) 411585 (0711) 7300930 (0711) 712386 (0711) 7920902 (0711) 351637

Denpom 2/4 : (0711) 351843/ (0711) 374836 LBH Palembang : 0711 356153 E-mail : lbhplg@yahoo.com Posbakum Ikadin Palembang : 0811711830/ (0711) 7081830/ 08197830830 Pemadam Kebakaran : (0711) 312011 PDAM : (0711) 350079 PLN : (0711) 356911 (0711) 358355

Dihantam Truk, Gagal Ikut Ospek

Pembunuh Pulang Kampung

TSK Erwinsah Foto sagala sumeks

Gangguan Telepon : 117 Ambulance : 118 Bandara SMB II : (0711) 411778 Informasi SMB II : (0711) 413695 Vip Room SMB II : (0711) 410159 Lanud : (0711) 410376 STA Kertapati : (0711) 515555/ (0711) 510201 ULPK BBPOM Palembang : (0711) 371463 Perusahaan Gas Negara : (0711) 717950

Pulang Sekolah, Pelajar Tewas Dirampok

PALEMBANG.PE - Maksud hati Aynus Akbar (19), ingin meminjam sepatu buat dipakainya saat Orientasi Pengenalan Kampus (Ospek). Namun, malah warga Desa Batu Pance, RT 2 RW 2, Kelurahan Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang ini tewas mengenaskan, setelah motor Smash warna biru BG 3065 HJ yang dikendarainya dihantam truk. Kejadian naas itu terjadi pada Selasa malam (4/9) sekitar pukul 21.00 WIB, di Jalan Demang Lebar Daun, tepatnya didepan Jalan Sei Sahang, Kecamatan Ilir Barat (IB) I Palembang. Setelah kejadian korban Aynus sempat dilarikan ke Rumah Sakit (RS) Siti Khodijah Palembang. Namun, korban yang menderita retak ditulang kepala, pendarahan di otak, patah di kaki kanan, serta sekujur tubuhnya lecet-lecet akhirnya menghembuskan nafas terakhirnya. Kejadiannya bermula dari korban yang berencana meminjam sepatu dengan temannya untuk keperluan Ospek. Kemudian korban yang melaju dari arah Jalan Macan Lindungan hendak berbelok masuk ke simpang Jalan Lunjuk Jaya. Namun, saat berbelok dari arah berlawanan dari arah griya Agung datang truk ekspedisi Colt Diesel warna kuning BG 8491 AO yang bermuatan material bahan bangunan dan dikemudikan Erwin (23), warga asli Desa Ulak Pandan, Kabupaten Lahat, yang tinggal di Watervang, Kota Lubuklinggau. Tak ayal tabrakan itu pun terjadi. Motor yang dikendarai korban terpental sejauh dua meter, sedangkan korban terkapar dengan kondisi mengenaskan. Lantaran telah menabrak korban, sopir truk dibantu warga langsung membawa korban ke RS Siti Khodijah. Namun, nyawa korban tidak dapat diselamatkan lagi. Adanya kejadian itu langsung dilaporkan warga ke Pos Laka 903 Pakjo. Lalu petugas piket Pos Laka 903 Pakjo, dipimpin Aiptu Hamdhi, Bripka Edward, Bripka Pulungan dan Brigadir Chandra langsung mendatangi lokasi kejadian. Lalu kendaraan yang bertabrakan itu berikut dengan sopir truk langsung diamankan ke Pos Laka 903 Pakjo. Sopir truk, Erwin mengatakan, dirinya melihat motor itu datang dari arah berlawanan melaju kencang dan terlihat akan menabrak, sehingga dirinya sempat menginjak rem. “Aku sudah berhenti, waktu motor itu menabrak truk. Setelah tabrakan itu aku langsung membawa korban ke rumah sakit,” tutur Erwin, saat ditemui di Pos Laka 903 Pakjo. Kasat Lantas Polresta Palembang, Kompol Gusti Maychandra SIk melalui Kanit Laka Lantas, Iptu Harsono SH membenarkan adanya peristiwa kecelakaan maut tersebut. JOE

PALEMBANG.PE - Setelah lima tahun melarikan diri usai melakukan pembunuhan, ternyata Erwinsah (24), merasa rindu dengan keluarganya. Akhirnya semingu sebelum lebaran Idul Fitri lalu Erwinsah memutuskan pulang kampung ke Palembang. Namun kepulangannya kerumahnya di Jalan Pangeran Antasari, Lorong Terusan, Kelurahan 14 Ilir, Kecamatan Ilir Timur (IT) I Palembang, diketahui polisi sehingga langsung melakukan pengintaian. Akhirnya, Selasa (4/9) sekitar pukul 16.40 WIB, Erwinsah berhasil dibekuk aparat Reskrim Polsekta IT I Palembang, pimpinan Ipda Bobby Eltarik SH, walaupun sempat berusaha melarikan diri dari kepungan petugas saat sedang jalan-jalan di kawasan Benteng Kuto Besak (BKB) Palembang. Setelah tertangkapnya tersangka Erwinsah, kini polisi masih mengejar dua pelaku lainnya yakni berinisial S dan N. Berhubung laporan kejadian itu di Polresta Palembang, maka pihak Polsekta IT I Palembang bakal menyerahkannya ke Polresta Palembang. Peristiwa pembunuhan itu terjadi pada 2007 lalu di Pasar Kuto, Kecamatan IT II Palembang. Ketika itu korban Bambang (31) yang merupakan tetangga dan teman tersangka Erwinsah tewas setelah menderita beberapa luka tusuk ditubuhnya akibat dihabisi tiga orang. Tersangka Erwinsah mengaku pembunuhan itu bermula dari keributan antara orang tuanya dengan korban empat hari sebelum kejadian. Nah, sewaktu kejadian dirinya bertemu dengan korban di kawasan pasar Kuto Palembang. Ketika itu korban langsung melemparnya dengan menggunakan korek api dan mengenai kepalanya. “Aku tidak tahu kenapa dia (korban, red) melempar dengan korek api. Tapi kemungkinan karena ribut dengan bapak aku empat hari sebelum kejadian,” ucap tersangka Erwinsah saat ditemui di Mapolsekta IT I Palembang, kemarin (5/9). Lantaran dilempar seperti itu, terangnya, dirinya langsung pulang kerumahnya lalu mengambil sebilah pisau. Kemudian dua temannya S dan N mengiringnya dari belakang hingga ke lokasi kejadian. “Waktu bertemu dengan dia, aku bertanya kenapa melempar aku dengan korek api. Awalnya dia marah, tapi pas melihat aku membawa pisau dia langsung lari. Karena lari aku langsung melemparnya dengan pisau sampai dia terjatuh,” terangnya. Melihat korban terjatuh, ungkapnya, maka dirinya langsung mendekati korban lalu menusuk paha korban sebanyak satu kali dengan pisaunya itu. Usai menusuk korban dirinya langsung melarikan diri meninggalkan korban. “Jadi cuma sekali aku menusuk pahanya. Setelah itu aku tidak tahu lagi. Tapi dua kawan aku itu masih di lokasi kejadian dan ikut menusuk korban. Semenjak itulah aku tidak pernah bertemu lagi dengan dua kawan aku itu,” ungkapnya. Setelah kejadian itu, tuturnya, dirinya langsung melarikan diri ke Pulau Jawa. Selama pelariannya, dirinya sudah dua kali berpindah kota yakni di Surabaya dua tahun dan selebihnya di Jakarta. “Di Jakarta dan di Surabaya aku bekerja di Optik kacamata. Karena aku rindu dengan keluarga aku, makanya sebelum lebaran aku pulang ke Palembang. Rupanya baru beberapa hari di Palembang, aku ditangkap polisi,” tuturnya. Kapolsekta IT I Palembang, Kompol Dedy Adrianto SE mengatakan, tersangka berhasil ditangkap setelah pihaknya mendapat informasi dari saksi yang melihat keberadaan tersangka pulang kerumahnya setelah melarikan diri selama hampir lima tahun. “Sewaktu ditangkap tersangka sempat melarikan diri kearah Kantor Pos Merdeka, tapi akhirnya kita berhasil menangkapnya. Rencananya tersangka akan kita limpahkan ke Polresta Palembang, karena laporan kejadian pembunuhan itu di Polresta Palembang,” pungkas Dedy. JOE

RSMH Palembang (Sentral) : (0711) 354088 RS Charitas : (0711) 350827 RSI Siti Khadijah : (0711) 311884 RS AK Gani : (0711) 354691 RS Muhammadiyah : (0711) 513144 RS Myria : (0711) 411610 RS Ernaldi Bahar : (0711) 410354 Informasi Telepon : 108 Layanan Telegram : 165 SLI : 100 Pengakuran Jam : 103

11

DIAMANKAN

Tersangka Ujasman yang berhasil diamankan beberap setelah melakukan aksi perampokan terhadap seorang pelajar SMA, Edo Purnomo hingga tewas di lokasi kejadian

KAYUAGUNG.PE – Aksi perampokan di Kabupaten OKI tampaknya semakin menggila, bahkan para perampok tidak segan-segan melukai hingga korbannya tewas. Nasib inilah dialami seorang pelajar SMA Negeri 1 Pangkalan Lampam, Kabupaten OKI bernama Edo Purnomo (16), yang Selasa (4/9), sekitar pukul 14.00 WIB, tewas setelah dirampok, di kawasan hutan di Desa Lebung Batang, Kecamatan Pangkalan Lampam, Kabupaten OKI. Ironisnya, aksi perampokan yang dialami warga Desa Sungai Bungin, Kecamatan Pangkalan Lampam, Kabupaten OKI ini, terjadi saat korban hendak pulang sekolah. Tak hanya itu, nyawa korban Edi melayang akibat kebengisan pelaku dengan menikam punggung korban sebanyak sembilan l i a n g . Namun berkat kesigapan petugas, akhirnya pelaku yang sempat melarikan diri dapat diamankan di Polsek Tulung Selapan, Kabupaten OKI, pada Selasa (4/9) sekitar pukul 21.00 WIB. Pelaku ini tak lain kenalan korban bernama Ujasman (19), tinggal di Desa Darat, Kecamatan Pangkalan Lampam, Kabupaten OKI. Informasi yang dihimpun Palembang Ekspres, motif pembunuhan dilatarbelakangi perampokan itu, dimana itu tersangka mengincar sepeda motor jenis Kawasaki Ninja profit warna putih yang sering digunakan korban untuk pergi sekolah. Guna menuruti kemauannya itu, tersangka lalu menyusun rencana. Lantaran tersangka dan korban saling mengenal sehingga rencana tersebut bertambah mulus. Kemudian tersangka menunggu korban ditengah jalan saat pulang sekolah. Ketika itu kebetulan korban pulang sendiri, dan tersangka menyetopnya untuk minta diantar kerumahnya. Tanpa menaruh curiga, korban pun tidak keberatan ditumpangi tersangka. Rupanya baru berjalan sekitar 200 meter, saat berada di tempat sepi kawasan hutan di lokasi kejadian, tersangka kemudian mencabut sebilah pisau yang sudah dipersiapkannya. Lalu tersangka langsung menghujamkannya ke bagian punnggung korban dari arah belakang. Mendapat serangan itu, korban berusaha tancap gas dengan harapan mendapat pertolongan warga. Namun usaha tersebut gagal, karena tersangka terus menghujamkan pisaunya hingga korban pun jatuh tersungkur bersimbah darah. Tak hanya itu, untuk memastikan korban tewas, tersangka kembali menghujamkan tusukan ke tubuh korban yang sudah terkapar. Setelah menghabisi korban, tersangka langsung melarikan diri membawa sepeda motor hasil curiannya ke arah Desa Sunggutan Air Besar, Kecamatan Tulung Selapan. Sementara korban yang sudah tewas ditinggal begitu saja di lokasi kejadian. Kemudian keberadan korban baru diketahui warga dan melaporkan ke pihak berwajib. Rupanya petugas jajaran Polsek Pampangan yang dipimpin AKP Ikhsan Hasrul SH dengan bekerjasama dengan Polsek Pangkalan Lampam yang dikomandoi Ipda Tarigan langsung melakukan pengejaran terhadap tersangka. Ternyata, tersangka sudah berada di Desa Sunggutan Air Besar dan dikabarkan telah menyerahkan diri ke polsek setempat sekitar pukul 21.00 WIB. Kapolres OKI, AKBP Agus Fatchulloh SIk melalui Kasat Reskrim, AKP H Surachman didampingi Kanit Pidum, Ipda Jhony Martin ketika dikonfirmasi membenarkan, jika tersangka Ujasman telah menyerahkan diri di Polsek Tulung Selapan. “Semula tersangka menyerahkan diri ke Tulung Selapan, namun akhirnya diserahkan ke Polres OKI,” tukas Surachman. Diterangkannya, motif pembunuhan tersebut bermula dari aksi perampokan sepeda motor. Tersangka tergiur memikiki sepeda motor milik korban untuk membayar hutangnya. “Tersangka punya hutang akibat menggadaikan motor orang tuanya dan belum punya uang untuk menebusnya,” pungkas Surachman. IAN

Foto mujianto palpres

Diringkus di Rumah Istri Muda

PRABUMULIH.PE - Setelah dilakukan pengintaian selama tiga bulan oleh Tim Buser Unit Reskrim Polsek Prabumulih Barat, akhirnya Yudi (29), pria bertato burung asal Tugu Nanas, Kelurahan Pati Galung, Kecamatan Prabumulih Barat, akhirnya berhasil ditangkap. Residivis spesialis Pencurian Kendaraan Bermotor (Curanmor) antar kabupaten ini diringkus, Selasa (4/9) sekitar pukul 17.30 WIB, saat tengah bersembunyi di rumah isteri mudanya, di Desa Talang Berkawan Kecamatan Gunung Megang, Kabupaten Muara Enim. Informasi berhasil dihimpun, penangkapan terhadap pria yang memiliki dua orang isteri ini bermula dari aksi pencurian motor Vega R milik Susef Efendi (25) warga Jalan Ronda Tugu Nanas, Kelurahan Patih Galung, Kecamatan Prabumulih Barat, Kamis (7/6) lalu. Ketika itu pria yang telah dua kali mendekam di Rutan Kelas II B Prabumulih ini, bersama rekannya berinisial RD (masih buron, red) mencuri motor milik

Effendi yang ketika itu sedang menyadap karet dikebunnya. Namun, aksi pencurian itu diketahui oleh korban dan beberapa orang petani karet lainnya. Mengetahui aksinya ketahuan, tersangka Yudi bersama temannya langsung melarikan diri. Diduga takut ditangkap, keduanya akhirnya meninggalkan motor dipinggiran kebun karet yang ada dikawasan jalan lingkar. Selanjutnya, keduanya melarikan diri kedalam kebun karet dikawasan itu. Bermula dari aksi pencurian inilah, Tim Buser Reksrim Polsek Prabumulih Barat pimpinan Aipda Riki Yanto langsung melakukan penyelidikan. Dari hasil penyelidikan, diketahui bahwa tersangka Yudi dan teman-temannya merupakan pelakunya. Kemudian, petugas mendapatkan informasi jika tersangka Yudi bersembunyi dirumah istri mudanya. Dengan mudah, petugas meringkus pria yang memiliki satu orang anak ini. Selanjutnya, pria yang pernah ditembak sebanyak dua lobang dikakinya ini lang-

sung digelandang ke Polsek Prabumulih Barat, untuk menjalani pemeriksaan dan mempertanggunjawabkan perbuatannya. Dihadapan penyidik, tersangka Yudi membantah jika dirinya yang mencuri motor milik korban. “Aku hanya disuruh mengambil motor di dekat kebun itu. Tapi, RD yang mengambil motornya,” kelit tersangka Yudi dihadapan Penyidik. Namun tersangka Yudi tidak mengelak ketika dikatakan dirinya pernah ditahan gara-gara juga dalam kasus c u r a n m o r. “Memang aku pernah ditahan di Rutan dua kali gara-gara mencuri motor. Kalau dihitunghitung sudah tujuh kali aku mencuri motor,” tukasnya.

Kapolres Prabumulih, AKBP Yerry Oskag SIk melalui Kapolsek Prabumulih Barat, AKP Ahmad Yani didampingi Kanit Reskrim, Aipda Riki Yanto ketika dikonfirmasi, membenarkan pihaknya telah berhasil meringkus tersangka spesialis curanmor. “Tersangka kini masih menjalani pemeriksaan secara intensif, jika terbukti dia akan kita jerat Pasal 363 KUHP dengan ancaman hukuman diatas lima tahun penjara,” tegasnya. AND


12

Sumsel

PALEMBANG EKSPRES kamis, 6 september 2012

Dewan Angkat Bicara Soal Kafe Pasar Induk

BATURAJA. PE - Menanggapi banyaknya keluhan dari masyarakat yang mengeluhkan adanya cafe dan warung remang-remang yang beroperasi di Pasar Induk Jaka Baring, membuat beberapa fraksi di DPRD Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) angkat bicara. Para anggota DPRD OKU ini mendesak agar Direktur Pasar, Zamzam dan Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) setempat, Agus Salim agar segera menertibkan kafe ilegal dan warung remang-remang yang suka dijadikan tempat maksiat, serta diduga menjadi ajang transaksi narkoba agar ditertibkan. Desakan itu disampaikan Sekretaris Fraksi Madani DPRD OKU, Eko Sungkono Patra SE, saat diminta tanggapannya tentang maraknya kafe ilegal dan warung remang-remang di Pasar Batu Kuning, Kecamatan Baturaja Barat yang dinilai telah meresahkan masyarakat, Rabu (5/9). “Direktur Pasar selaku pejabat yang diberi amanah untuk mengolah asset daerah yang dibangun dengan dana APBD senilai puluhan miliar rupiah tersebut harus tegas menertibkan kafe ilegal dan warung remang-remang itu. Sementara Kasat Pol PP juga harus proaktif memeriksa izin usaha pemilik kafe dan warung remang-remang apakah ada atau tidak,” tegasnya. Jika izin usahanya ada, lanjut dia, dewan akan memanggil instansi terkait yang mengeluarkan izin usaha tersebut untuk diminta penjelasan kenapa mengeluarkan izin usaha untuk tempat maksiat. Sementara kalau izin usahanya tidak ada, maka Kasat Pol PP dan Dirut Pasar mesti segera berkoordinasi untuk menertibkan kafe ilegal dan warung remang-remang tersebut. Eko mengaku, sangat menyesalkan kalau di Pasar Batukuning ada kafe ilegal dan warung remang-remang yang beroperasi bebas. Padahal, selama ini Pemkab OKU tampak serius menertibkan tempat maksiat di wilayahnya. “Kan tidak lucu dilihat masyarakat di mana beberapa waktu lalu Pemkab OKU tampak ngotot ingin menertibkan Lokalisasi Sepancar, namun kenapa sekarang justru di tempat lain kafe ilegal dan warung remang-remang dibiarkan bebas beroperasi,” sesal Ketua DPC PKS OKU itu. Eko sendiri mengatakan, dalam waktu dekat akan segera mengusulkan ke Komisi III yang membidangi masalah tersebut agar segera memanggil instansi terkait guna menertibkan kafe ilegal dan warung remang-remang di Pasar Batukuning. “Jangan sampai generasi muda kita hancur gara-gara maraknya kafe ilegal dan warung remang-remang tersebut,” pungkasnya. Demikian juga disampaikan Anggota Komisi III DPRD OKU Ardi Marzuki. “Saya juga sempat terkejut mendengar adanya laporan warga, terkait berubah fungsinya kawasan Pasar Induk, menjadi tempat hiburan akibat ulah sejumlah oknum yang tidak bertanggung jawab,” katanya. Menurut dia, untuk hal menindak penyalah gunaan atau pelanggaran di lingkungan administratif Pemkab OKU, tentunya menjadi tanggung jawab dari pihak Eksekutif. “Namun dengan adanya laporan warga demikian itu, membuktikan ketidak seriusan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) setempat, dengan adanya penyalahgunaan demikian itu. Begitu juga untuk memberantas tempat prostitusi dan peredaran narkoba,” jelasnya.CVG

Pemkab Tawarkan 20% Lebih Tinggi Dari NJOP

INDRALAYA. PE - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ogan Ilir (OI) yang diungkapkan langsung Bupati OI, H Mawardi Yahya memberikan opsi akhir tawaran kepada pemilik yang lahannya terkena pelebaran jalan dari Jalan Tasik, Desa Muara Penimbung hingga ke Pasar Indralaya, Tanjung Sejaro, Kecamatan Indralaya sekitar 20% lebih tinggi dari Nilai Jual Objek Pajak (NJOP). Dengan ini Pemkab OI tidak akan memberikan ganti rugi melebihi batas toleransi dari NJOP. “Kami hanya mampu memberikan ganti rugi lebih tinggi sekitar 20% dari NJOP. Ya, jika melebihi dari itu, kami tidak berani karena akan menyalahi aturan ditetapkan,” ujar Bupati OI, H Mawardi yahya, Rabu (5/9). Sesuai dengan NJOP katanya, satu meter persegi lahan warga yang akan diganti rugi sebesar Rp200.000. Sementara pemilik yang lahannya terkena pelebaran jalan meminta lebih dari itu diatas Rp1 juta per meter persegi. Untuk itu lanjut dia, pihaknya meminta kepada warga yang lahannya terkena pelebaran jalan untuk dapat berlapang dada dan berorientasi pada kepentingan khalayak ramai dengan harapan ke depan kemacetan yang terjadi di Simpang Tasik Pasar Indralaya dapat diminimalisir. “Memang anggaran yang disiapkan untuk pelebaran jalan Pasar Indralaya sekitar 6 meter ini sebesar Rp 8 miliar. Tapi, dana yang disiapkan ini bukan saja digunakan untuk proses pembebasan atau pembayaran ganti rugi ke pemilik lahan, melainkan pula untuk pelaksanaan pembangunannya,” tuturnya. Dia melanjutkan, pelebaran jalan Pasar Indralaya ini hanya dilakukan dengan membebaskan lahan pada sebelah kiri jalan. Namun apabila hal tersebut tidak mampu mengatasi kemacetan, maka tidak menutup kemungkinan jalan disebelah kanan juga dilebarkan. “Jika proses pembebasan lahan milik warga sudah selesai, maka pembangunannya pun segera direalisasikan. Ya, kami harapkan pelebaran jalan ini secepatnya dilakukan demi kepentingan bersama,” harapnya. Sementara itu, anggota DPRD OI dari Fraksi PDI Perjuangan, Wahyudi menambahkan pihaknya menyambut baik langkah yang diambil pemerintah kabupaten OI dalam upaya menekan tingkat kemacetan yang terjadi di jalan apsar Indralaya. Akan tetapi lanjutnya, pihaknya juga meminta Bupati OI untuk lebih memperhatikan aspek kesenjangan sosial di sekitar pelebaran jalan yakni bukan saja pelebaran dilakukan pada sebelah kiri jalan, melainkan juga dilakukan pada sebelah kanan jalan. “Jika pelebaran jalan hanya mengambil lahan pada sebelah kiri saja, ini justru akan menimbulkan kecemburuan sosial. Seharusnya sebelah kanan jalan juga masuk dalam pelebaran. Paling tidak fifty-fifty dengan perbandingan 3meter sebelah kiri dan 3meter sebelah kanan,” jelasnya.VIV

Bupati Minta PUBM Turun Tangan Terkait Kerusakan Jalan Desa Seri Dalam INDRALAYA. PE - Bupati Kabupaten Ogan Ilir (OI), H Mawardi Yahya meminta Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Bina Marga (BM), Muhsin Abdullah untuk proaktif turun tangan ke lapangan menindaklanjuti keluhan masyarakat terkait atas kerusakan pembangunan jalan cor beton sepanjang 1,5 kilometer di Desa Seri Dalam, Kecamatan Tanjung Raja, OI. “Pembangunan jalan cor itukan baru 3 bulan dikerjakan. Jadi masih ada tahapan pemeliharaan. Saya minta Dinas PUBM turun tangan mengecek kebenarannya sehingga apa yang

menjadi tanggungjawab pemborong segera direalisasikan,” ujarnya. Selain itu kata Mawardi, pihaknya juga meminta Dinas PUBM untuk turun ke lapangan meninjau sejumlah jalan lainnya yang pemanfaatannya menggunakan anggaran APBD induk 2012, termasuk pula meninjau jembatan Desa Tanjung Baru, Kecamatan Indralaya Utara yang sebagian jembatan mengalami amruk. “Masalah ini harus menjadi atensi serius PUBM agar segera menindaklanjuti permasalahan di lapangan,” terangnya ditemui usai rapat paripurna dalam agenda

pemandangan fraksi terhadap raperda APBD Perubahan tahun 2012 di DPRD OI, Rabu (5/9). Sementara itu, anggota Komisi III DPRD OI bidang pembangunan, Azmi menuturkan, atas keluhan masyarakat atas kerusakan jalan cor yang baru dikerjakan itu, maka Komisi III dalam waktu dekat akan segera memanggil Kepala Dinas PUBM untuk memberikan penjelasannya. Dia mengaku memang proyek Jalan Desa Seri Dalam, Kecamatan Tanjung Raja, OI sepanjang lebih dari 1,5 kilometer dengan lebar sekitar 4 meter itu didanai APBD in-

duk Pemkab OI tahun 2012 sebesar Rp1 miliar untuk pembangunan cor jalan. “Pada waktu reses beberapa waktu lalu memang ada sejumlah warga yang menginformasikan atas kerusakan jalan cor yang baru dibangun beberapa bulan lalu. Selesai paripurna APBD Perubahan, barulah Kadis PU dipanggil untuk memberikan klarifikasinya,” ujarnya. Politisi PAN ini juga mengeluhkan tidak adanya papan nama dalam pembangunan proyek jalan cor tersebut. Ini menunjukkan tidak adanya itikad baik dan tidak profesionalnya pemborong dalam mengerjakan proyek ini. Untuk itu, pihaknya akan segera turun ke lapangan guna memastikan apakah pembangunan

jalan cor tersebut telah sesuai dengan Rancangan Anggaran Biaya (RAB) atau sesuai dengan standar yang ditetapkan. “Proyek jalan cor itu masih dalam tahapan pemeliharaan. Bebarti pemborong wajib memperbaiki jalan rusak itu,” tutur Azmi didampingi anggota komisi III lainnya, Pomi Wijaya. Senada diungkapkan anggota DPRD lain, Irwan Noviantra yang berasal dari daerah pemilihan (dapil) tersebut, bahwa jalan tersebut berkat perjuangan pihaknya untuk segara dibangun. “Yang pasti, kita harap kerusakan ini agar segara diperbaiki jangan dibiarkan berlarut-larut, takutnya kerusakan makin parah,” ujarnya singkat. VIV

FOTO-FOTO; mujianto & widjan / PALPRES

BERKAS PENDAFTARAN

Foto kiri, Ketua DPC Partai Gerindra OKI, M Teguh menyerahkan berkas pendaftaran ke KPUD OKI. Sementara foto kanan, Ketua DPD PAN OI, Rusdi Tahar didampingi pengurus dan fungsionaris PAN OI menyerahkan berkas pendaftaran ke KPUD OI.

Parpol Ramai Datangi KPUD Serahkan Berkas Verifikasi Partai

KAYUAGUNG. PE - Dua hari menjelang penutupan pendaftaran dan verifikasi partai peserta pemilihan umum (Pemilu) 2014 mendatang, atau tepatnya tanggal 7 September 2012, baru 5 partai politik (Parpol) yang sudah mendaftarkan diri Ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI). Kelima partai politik tersebut diantaranya Partai Nasional Demokrat (NasDem), Partai Karya Peduli Bangsa (PKPB), Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) dan Partai Bulan Bintang (PBB). Anggota KPUD OKI Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu, Isman Hadi mengatakan, sejak pendaftaran dibuka pada 9 Agustus 2012 lalu, baru 5 parpol yang telah mendaftarkan diri sebagai peserta Pemilu 2014. “Baru lima parpol yang sudah daftar, meskipun telah banyak pengurus parpol yang sudah mendatangi KPUD OKI mempertanyakan persyaratan pendaftaran,” kata Isman Hadi kepada Palembang Ekspres, Rabu (5/9). Dijelaskannya, pendaftaran parpol akan ditutup pada 7 September mendatang, namun diberikan kesempatan untuk melengkapi dokumen persyaratan verifikasi pada 29 September 2012. Oleh sebab itu, pihaknya mengimbau agar pengurus partai segera mendaftarkan parpol yang bersangkutan ke KPUD OKI sebelum akhir masa pendaftaran. “Pendaftaran ini diberlakukan bagi seluruh parpol peserta Pemilu 2014, silahkan daftarkan dulu, jika nanti ada persyaratan yang masih kurang dapat dilengkapi selama waktu yang telah ditetapkan,” jelasnya.

Adapun persyaratan pendaftaran partai politik peserta Pemilu tahun 2014, kata dia, yakni menyerahkan Surat Keputusan (SK) pengurus partai tingkat kabupaten dan kecamatan, surat keterangan domisili kantor kabupaten dan kecamatan, surat keterangan keterwakilan perempuan 30 persen, nomor rekening bank atas nama partai politik tingkat kabupaten, Anggaran Dasar (AD) dan Anggaran Rumah Tangga (ART), serta dua nama penghubung. “Semua berkas tersebut dijilid menjadi satu, sementara untuk photo copy Kartu Tanda Anggota (KTA) minimal 1.000 lembar dijilid menjadi satu dan diurutkan mulai dari tingkat desa hingga tingkat kecamatan, hal ini untuk mempermudah dilakukan verifikasi,” terangnya. Setelah masa pendaftaran, selanjutnya akan dilakukan verifikasi administrasi dan verifikasi factual oleh KPUD OKI dengan cara melakukan cek silang ke lapangan untuk memastikan validasi berkas-bekas yang telah disampaikan parpol ke KPUD OKI. Menurut dia, ada 73 parpol secara nasional yang mendaftar sebagai peserta pemilu, namun dari jumlah tersebut akan dilakukan verifikasi sehingga nanti dapat diketahui jumlah parpol yang dinyatakan lolos sebagai peserta Pemilu 2014. “Kalau yang menyatakan lolos tidaknya adalah KPU pusat, namun verifikasi yang dilakukan ditingkat KPUD OKI adalah sebagai data pelengkap untuk lolos verifikasi, bisa saja partai yang ada saat ini tidak lulus verifikasi,” bebernya. Sementara itu, hampir secara bersamaan pengurus Partai Gerindra dan PBB mendaftarkan diri ke KPUD OKI, Pengurus

DPC Partai Gerindra OKI, yang diketuai oleh M Teguh bersama dengan dua anggota DPRD OKI dari Partai Gerindra dan beberapa simpatisan menyerahkan berkas pendaftaran yang diterima oleh anggota KPUD OKI, Idham Khalik SE. Terpisah, Ketua KPUD Ogan Komering Ulu (OKU), Dra Umi Rahmawati MSi menjelaskan, sejak dibuka pendaftaran beberapa waktu lalu sampai detik ini sudah ada 3 partai yang memasukan berkas data keanggotaan partainya, yakni NasDem, PKPB dan Gerindra. “Khusus Gerindra kami minta agar melengkapi lagi data anggota dan pengurusnya sebelum 29 September 2012, sementara NasDem dan PKPB data yang dimasukkan sudah dinyatakan lengkap,” tandas Umi. Sementara itu Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra OKU ingin mempunyai wakil di dewan pada pemilihan legislatif (pileg) 2014 nanti. Bahkan, partai yang dibesarkan oleh Prabowo itu menargetkan memiliki fraksi sendiri di DPRD setempat untuk lima tahun mendatang. Hal itu dikatakan Ketua DPC Partai Gerindra OKU, Bakrin Aquan SH MHum, saat mendaftarkan partai yang dipimpinnya ke KPUD OKU dalam rangka verifikasi data pengurus dan anggota partainya, Rabu (5/9). Dijelaskannya, Gerindra OKU tidak ingin kesalahan pada pileg 2009 lalu terulang kembali, sebab saat itu partai yang dipimpinnya sama sekali tidak bisa menempatkan wakilnya di DPRD OKU alias tidak mendapatkan satu kursi pun. Di waktu bersamaan, DPD PAN) Kabupaten Ogan Ilir (OI) secara resmi mendaftarkan partainya menjadi peserta pemilihan umum (pemilu) 2014 mendatang ke kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Daerah OI, Jalan Lintas Timur (Jalintim) Km 35, kemarin. Penyerahan berkas verifikasi

Rapat Sengketa Lahan Alot MARTAPURA. PE – Rapat koordinasi Komisi I DPRD Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Timur dengan agenda membahas sengketa lahan antara PT Laju Perdana Indah (LPI) dengan warga Desa Mulya Jaya, Kecamatan Semendawai Timur seluas 1.700 hektare, Rabu (5/9) berlangsung alot hingga dua kali diskor. Sementara, di luar ruangan massa menunggu hasil keputusan rapat. Kepala Desa (Kades) Mulya Jaya, Kecamatan Semendawai Timur, Rojali mengatakan, warga tetap pada pendiriannya untuk menggarap lahan yang diklaimnya. Di mana, data sebelumnya tanah yang dikalim warga ini mencapai 1.433 hektare terkahir bertambah menjadi 1.700 hektare. Hanya saja, yang

saat ini masih digarap warga seluas 500 hektare, sementara berdasarkan data pemerintah areal yang saat ini digarap warga tersebut masuk pada kawasan hak guna usaha (HGU) PT LPI. Ini didasarkan pada surat keputusan Badan Pertanahan Nasional (BPN) RI. “Masyarakat hanya ingin punya lahan, untuk itu kepada perusahaan agar dapat memyikapi hal ini,” terangnya. Manager PT LPI, Isharmadi didampingi kuasa hukum Samudera SH mengatakan, secara hukum PT LPI pada 1995 sudah memiliki HGU dengan luas lahan 21.502 hektare, semuanya sudah ditetapkan oleh BPN yang tertuang dalam peta. “Data perusahaan lengkap,” katanya. Terkait tuntutan warga, tentunya perusahaan akan mempertimbang-

kannya termasuk di antaranya tidak melakukan penggusuran lahan 500 hektare yang saat ini tengah digarap warga, sebelum keluar surat dari bupati selaku penguasa wilayah terkait hal ini. Sementara Ketua Komisi I DPRD Kabupaten OKU Timur, Syarnubi mengungkapkan, berdasarkan kesimpulan Komisi I akan melayangkan surat rekomendasi kepada bupati agar warga tetap menggarap lahan seluas 500 hektare ditambah 300 hektare. Sehingga total lahan yang diajukan 800 hektare, selanjutnya PT LPI tidak akan melakukan pengusuran lahan warga seluas 500 hektare sebelum ada surat keputusan dari bupati, meskipun lahan itu masuk dalam HGU PT LPI. CJ1

Pengungkapan Kasus Masih Rendah MARTAPURA. PE - Polres Ogan Komering Ulu (OKU) Timur mengakui pengungkapan kasus sepanjang 2012 terbilang masih rendah. Dari 398 kasus yang terjadi di wilayah hukum Polres OKU Timur. Baru 165 kasus yang terungkap atau 41,45 persen. Demikian diungkapkan Kapolres OKUT, AKBP Kristiyono, Rabu ( 5/9) saat menggelar Halal Bihalal bersama tokoh masyarakat, agama, adat, organisasi kepemudaan dan lembaga swadaya masyarakat se-OKU Timur. “Dari pengungkapan tersebut sebenarnya masih rendah. Hal ini

karena ada beberapa faktor, salah satunya keterbatasan personil, karena jika dibandingkan dengan luas OKU Timur dengan jumlah personil yang hanya 510,” terang Kapolres. Meski demikian lanjut Kapolres bukan berarti pihak kepolisian berdiam diri, untuk itu dirinya berharap adanya kerjasama yang sinergi antara pihak kepolisian dan masyarakat mulai dari tokoh agama, adat, organisasi kepemudaan dan lembaga swadaya masyarakat yang ada di OKU Timur ini. “Namun jika dilihat dari jumlah kasus kriminalitas, secara umum OKUT terbilang kondusif dengan menduduki

posisi ke 10 dibanding kabupaten/ kota di Sumsel,” ujarnya. Dari jumlah kasus tersebut, pencurian dan pemberatan (Curat) paling tertinggi dengan 142 kasus, selanjutnya Curas 115 kasus, Narkoba 20 kasus, Tipu/Penggelapan 18 kasus, dan 40 kasus lain-lain. Sementara, untuk kasus laka lantas sepanjang 2012 terjadi 71 kasus dengan korban meninggal dunia 40 orang, luka berat 51 orang, luka ringan 20 orang dan kerugian materi Rp113.881.000. Sedangkan untuk pelanggaran lalu lintas sebanyak 3696 pelanggar dengan 1826 tilang, 1870 teguran. CJ1

vaktual ini langsung dilakukan Ketua DPD PAN OI, Rusdi Tahar didampingi Sekretaris PAN OI, Mukhtar, anggota DPRD OI, Beni Iskandar serta belasan anggota dan simpatisan PAN OI dan diterima langsung anggota KPU Divisi Sosialisasi KPUD OI, Armin Nopirman. Ketua DPD PAN OI, Rusdi Tahar mengaku sengaja datang ke KPU OI ini dengan maksud ingin mendaftarkan PAN sebagai peserta pemilu tahun 2014 mendatang. “Kami sangat optimis PAN OI akan lulus verifikasi menjadi peserta pemilu tahun 2014 mendatang. Bahkan kami pun optimis pada pemilu 2014 mampu merealisasikan capaian minimal 7 kursi di DPRD OI,” ujar politikus yang kini menjabat sebagai anggota DPRD Sumsel ini. Pada pendaftaran tersebut katanya, pihaknya juga melampirkan soft copy maupun fotocopy Kartu Tanda Anggota PAN OI sekitar 1.036 anggota. Untuk merealisasikan target minimal 7 kursi di DPRD OI lanjutnya, pihaknya telah menyusun strategi dan telah melakukan pendekatan-pendekatan secara persuasif dengan lebih memperhatikan aspirasi masyarakat. “Dari dulu PAN senantiasa memperhatikan aspirasi masyarakat. Tujuan akhir yang dipetik tak lain adalah demi mensejahterakan masyarakat OI secara keseluruhan. Melalui wakil rakyat dari PAN, mudah-mudahan apa yang diharapkan masyarakat tercapai sesuai rencana,” ujarnya. Sementara itu, anggota KPU Divisi Sosialisasi KPUD OI, Armin Nopirman menyatakan hingga saat ini setidaknya sudah ada 6 partai yang telah mendaftarkan diri ke KPUD OI sebagai peserta pemilu tahun 2014 mendatang. “Pertama kali datang ke KPUD OI Partai NasDem, PBB, Gerindra, PKPB, PDK dan terakhir ini adalah PAN,” terangnya. IAN/������� CVG/VIV

266 CJH OKI Mulai Divaksin KAYUAGUNG. PE - Calon Jemaah Haji (CJH) asal Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) yang akan berangkat ke Tanah Suci Mekkah tahun ini, sudah mulai disuntik vaksinasi meningitis dan vaksinasi influenza. Para CJH langsung disuntik di beberapa puskesmas yang sudah ditunjuk. Menurut Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten OKI, dr Mgs HM Hakim MKes, didampingi Kabid P2PL, Bayumi, dari 292 CJH Kabupaten OKI, saat ini sudah 266 CJH yang disuntik vaksin. “Vaksinasi dilakukan di beberapa puskesmas yang ditunjuk oleh Dinas Kesehatan Kabupaten OKI,” katanya kepada Palembang Ekspres, Rabu (5/9). Untuk CJH yang belum melakukan suntik vaksin, kata dia, mereka akan dilakukan vaksinasi di waktu yang sudah dijadwalkan, sehingga nanti semua CJH akan mendapatkan vaksinasi. “Vaksinasi sendiri sudah kita mulai sejak Agustus 2012 lalu dan dijadwalkan akan berakhir pada 12 September mendatang,” bebernya. Dijelaskannya, ada beberapa Puskesmas yang ditunjuk untuk melayani vaksinasi CJH, mereka yang tidak datang ke puskesmas yang ditunjuk maka diwajibkan datang ke Dinkes, di setiap puskesmas yang melayani vaksinasi sudah disediakan beberapa petugas, masing-masing dibantu oleh dokter puskesmas, perawat dan satu orang pengelola haji. “Pelayanan vaksinasi dimulai pukul 08.00 - 14.00 WIB, sementara untuk stok vaksinasi sendiri berasal dari Kementrian Kesehatan RI, yang sudah didatangkan sejak Juli lalu,” terangnya.

Untuk dosis yang diberikan kepada CJH sebanyak satu paket dalam bentuk bubuk dan cair, begitu juga dengan vaksin influenza. “Tujuan dari vaksinasi ini untuk mencegah penyakit meningitis atau penyakit yang menyerang radang otak. Selain itu, memang diwajibkan oleh pemerintah Arab Saudi agar CJH asal RI sehat, hal ini untuk menyesuaikan kondisi cuaca di Mekkah yang ekstrim, kadang-kadang panas dan kadang-kadang dingin,” tambahnya. Ditambahkan Kepala Kementrian Agama (Kemenag) OKI, Anwari MD, melalui Kasi Haji dan Umrah, Muntasir SSos, bahwa vaksinasi itu sangat wajib untuk mengetahui kondisi kesehatan CJH, karena jika tidak dilakukan pengawasan intensif dari tim medis, maka akan dapat menganggu CJH yang bersangkutan untuk melaksanakan ibadah haji. ”Biasanya, karena terlalu bersemangat untuk mengikuti ibadah haji, sampai akhirnya mengabaikan kondisi kesehatan. Disinilah letak pentingnya keberadaan tim medis yang harus memberikan arahan dan imbauan kepada CJH resiko tinggi ini agar kondisi kesehatannya tetap terjaga,” jelasnya. Pihaknya berharap kepada CJH yang sampai saat ini belum memeriksakan kesehatannya atau vaksinasi, agar segera mendatangi beberapa puskesmas yang telah ditunjuk atau langsung mendatangi Dinas Kesehatan. ”Pertengahan September ini sudah mulai ada jadwal keberangkatan, jadi bagi yang belum divaksin agar segera mendatangi puskemas atau Dinkes,” ungkapnya. IAN


Sumsel

Usai Sahkan APBDP, Dewan Diisukan Pelesiran Ke Bali Ketua DPRD: Bukan Jalan - Jalan Tapi Kunker PRABUMULIH. PE - Masyarakat dan para wartawan serta pegawai di gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kota Prabumulih, Rabu (5/9) pagi sedikit heboh. Pasalnya, untuk meregakan otak usai pengesahan Anggara Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Perubahan hingga sampai malam hari, seluruh anggota DPRD kota Prabumulih diisukan akan pelesiran menghambur uang dengan melakukan jalan-jalan ke pulau Bali. Bukan hanya itu, informasi yang beredar menyebutkan sebanyak dua puluh lima anggota DPRD kota Prabumulih akan bersenangsenang di Pulau Dewata itu selama 4 hari. “Saya mendapat informasi dari staf katanya memang ada rencana untuk berangkat, makanya hari ini datang untuk kumpul. Tetapi saya tidak tahu kemana,” ujar seorang anggota DPRD yang enggan namanya disebutkan. Ketua DPRD kota Prabumulih, Ardiansyah Fikri kepada sejumlah wartawan mengatakan, tidak benar adanya kegiatan menghamburkan uang dengan akan jalan-jalan ke Pulau Bali usai melakukan paripurna pengesahan APBD Perubahan. “Tidak benar akan ke Bali untuk jalan-jalan, tetapi kita akan melakukan Kunjungan Kerja (Kunker) dan itu bukan ke Bali tetapi ke dua tempat yakni Bogor dan Bandung,” ujarnya. Menurut Fikiri, perjalanan dinas ke dua daerah tersebut akan dilakukan selama empat hari, dalam rangkaian mengetahui tentang peraturan yang menjadikan bahasa adat menjadi kurikulum di sekolah. “Kunker ke Bogor untuk mengetahui masalah adat istiadat tentang bahasa daerah yakni bahasa Sunda yang masuk dalam pelajaran muatan lokal di sekolah, sedangkan Kunker ke Bandung akan dilakukan rombongan Komisi II,” jelas Fikri. Dia tidak menampik jika Bimbingan Teknis (Bimtek) dan Kunker sangat sering dilakukan, seminggu bahkan bisa mencapai tiga kali Bimtek ke luar daerah. Hal itu dilakukan, menurut politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) ini disebabkan DPRD kota Prabumulih belum adanya staf ahli. “Bimtek sering dilakukan disebabkan belum adanya staf ahli, jadi harus dewan yang melakukan kunjungan, tapi kedepan kita akan mengurangi kegiatan bimtek,” beber Fikri. Lebih lanjut Fikri mengatakan, jika nantinya telah ada staf ahli, diyakini dana yang akan dikeluarkan dewan akan sedikit yang terpakai. Tidak seperti sekarang ini yang melakukan bimtek seluruh anggota dewan yang berangkat. Fikri merinci, uang perjalanan ketua dewan sebesar Rp 6 juta, sedangkan anggota dewan kisaran dana Rp 5,5 juta pada perjalanan ke dua kota yang akan dilakukan selama empat hari tersebut. “Untuk itu kedepan kita akan kurangi kegiatan bimtek,” tegasnya. Dia menambahkan, pada kunjungan kerja yang akan dilakukan selama empat hari mendatang, seluruh anggota dewan akan mengikuti kecuali dirinya yang akan melakukan ferivikasi faktual partai. Terpisah, Sekretaris Dewan, Drs Aris Priadi Msi juga membenarkan akan adanya kunjungan ke daerah Jawa selama empat hari. “Tidak benar jika dewan akan melakukan kunjungan ke Bali untuk jalan-jalan, tetapi para dewan akan ke daerah Jawa Barat untuk Kunjungan Kerja selama empat hari,” ujarnya. Ditanya mengenai kapan dan berapa dana yang dianggarkan untuk kunker ke dua tempat tersebut, Aris enggan berkomentar. AND

PTBA Launching Sentra Industri Manufaktur MUARA ENIM. PE – PT Bukit Asam (PTBA) Persero Tanjung Enim launching (meluncurkan) produk-produk hasil dari 80 orang mitra binaan angkatan I. Dalam gelaran produk mitra binaan PTBA ini dihelat di Gedung Serba Guna (GSG) PTBA Lantai IV, Rabu (5/9). Produk-produk yang dipamerkan antara lain hasil produkproduk seperti bidang suku cadang, manufaktur dan umum. Kegiatan ini merupakan yang kedua setelah sebelumnya di lakukan launching untuk bidang lingkungan dan agrobisnis. Menurut Direktur Utama (Dirut) PTBA, Milawarma, program sentra industri masuk dalam prioritas pembangunan nasional yang telah digariskan oleh Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono. “Yakni pro ekonomi dan Pro job (kesempatan kerja), pengentasan kemiskinan serta pelestarian lingkungan,” jelasnya. Kemudian Milawarma berharap agar sistem kemitraan tak hanya mampu menciptakan hubungan yang harmonis namun juga mampu meningkatkan nilai perusahaan serta pembangunan citra perusahaan. “Sehingga program sentra industri juga dinilai mampu menjawab kondisi masyarakat di sekitar perusahaan,” sebutnya. Sedangkan target dari sentra industri,imbuhnya adalah mulai dari pembekalan keahlian anggota, produksi,pemasaran, izin usaha berbadan hukum, modal kerja, ataupun pendampingan. Sementara itu, Ketua Tim Sentra Industri PTBA, Wibisono menerangkan, sentra industri bertujuan untuk meningkatkan kewirausahaan masyarakat yang berada di ring I perusahaan. “Melalui program ini, diharapkan tercipta industri binaan yang mampu bersaing secara luas sehingga terwujud kesejahteraan masyarakat,” ujar Wibisono kepada Palembang Ekspres usai kegiatan Launching Sentra Produksi Mitra Binaan PTBA. Adapun contoh dari bidang manufaktur ini papar Wibisono, di antaranya meliputi pembuatan spare part produksi, spare part bengkel yang bisa dipakai bagi suku cadang PTBA. “Untuk ke depan, hasil dari pemberdayaan masyarakat di sekitar ring I ini semuanya dapat diserap oleh PTBA. Sebagai bukti yang telah berjalan yakni pemberdayaan budi daya jamur,” pungkasnya. HFB

PALEMBANG EKSPRES kamis, 6 september 2012

13

Panwaslu Deadline 1 Minggu, Tertibkan Atribut Kampanye LUBUKLINGGAU. PE - Divisi Pengawasan dan Humas Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kota Lubuklinggau, Kurniawan menegaskan, pihaknya secara resmi telah mengirimkan surat kepada calon untuk segera menertibkan atribut sosialisasi dan kampanye yang telah terpasang selama ini, sekaligus mengandangkan seluruh kendaraan

pribadi yang telah ditempel stiker atau banner para calon. “Jika pasangan calon tidak mengindahkan aturan yang ada, maka Panwascam berkoordinasi dengan Pemkot Lubuklinggau yakni, Satuan Polisi Pamong Praja, dan aparat kepolisian melakukan penertiban atribut sosialisasi dan kampanye yang ada,” tegas Kurniawan.

Apalagi untuk kendaraan roda empat, diharapkan sementara waktu dikandangkan jangan sampai melakukan aktivitas di jalan umum. Karena, sesuai aturan itu sudah pelanggaran pilkada dan ada aturan pidana serta denda yang ditetapkan undang-undang. Sehingga, kerjasama dan koordinasi pasangan calon mematuhi aturan

pilkada yang telah ditetapkan. Terlebih Kurniawan menegaskan, saat menghadiri rapat pleno KPUD penetapan nomor urut pasangan calon Wako dan Wawako, Rabu(5/9) itu, larangan keras pemasangan alat atau atribut kampanye di lingkungan pendidikan seperti sekolah-sekolah dan juga sarana ibadah. “Kita minta dengan kesadaran sendiri timses

dapat menertibkan semua atribut di kawasan tersebut,” ujarnya sembari menjawab pertanyaan, bagi yang masih saja melakukan pelanggaran setelah dilakukan imbauan, teguran baik lisan maupun tertulis, Panwaslu tidak segan-segan akan merekomendasikan kepada pihak kepolisian guna ditindaklanjuti sesuai dengan hukum yang berlaku. RIF

Pemkab Ajukan Proposal Bedah Kampung

Foto: firdaus / PALPRES

DIDUGA SALAH GUNA

Inilah mobil patroli milik Polsek Muara Pinang yang dinilai warga telah disalahgunakan oleh oknum petugas untuk keperluan di luar kedinasan kepolisian.

Kok, Mobil Patroli Polisi Dipakai Berbisnis? EMPAT LAWANG. PE - Diduga kuat mobil patroli Polsek Muara Pinang yang dipergunakan untuk patroli dan keperluan dinas. Disalahgunakan oleh oknum polisi berinisial AO untuk kepentingan bisnis seperti mengangkut makanan ternak hewan maupun lainnya yang akan dijual oleh oknum polisi tersebut. Hal itu diungkapkan salah satu warga Muara Pinang yang namanya minta disamarkan RK, Selasa (4/9). RK mengatakan, sebenarnya saya juga sering bertanya-tanya sendiri di dalam hati apakah mobil dinas itu (Mobil Patroli) bisa dipakai untuk keperluan bisnis pribadi anggota polisi. Padahal itu digunakan untuk melayani masyarakat serta menjaga keamanan di wilayah Muara Pinang.

“Yang pastinya hal tersebut sudah sering kali terlihat oleh masyarakat, namun masyarakat tidak mau bicara,” katanya. Dia mengimbuhkan, masyarakat ataupun saya hanya ingin meminta kejelasan saja dari pemerintah maupun pihak pimpinan kepolisian dalam hal ini kapolres. Baik itu dari Kapolres, maupun dari Kapolsek Muara Pinang sendiri. Sebab dengan demikian kalau sudah ada penjelasan dari pihak terkait maka kami selaku masyarakat awam tidak akan berprasangka yang tidak-tidak. “Selain itu juga berarti kami selaku masyarakat biasa juga bisa meminjam mobil negara itu untuk keperluan pribadi kami, kalau memang boleh,” ujarnya. Masih kata RK, yang pasti kami, han-

ya ingin memastikan kalau barang negara itu tidak digunakan untuk keperluan lainnya baik itu keperluan bisnis maupun pribadi kecuali ada izin dari atasan seperti Kapolsek maupun Kapolres. Sementara itu Kapolsek Muara Pinang, Iptu Kasmini Darda ketika dikonfirmasi melalui ponselnya menampik kalau anak buahnya mempergunakan kendaraan patroli untuk keperluan bisnis seperti mengangkut pakan ternak yang akan dijualkan. “Yang pasti kalau masalah dipakai untuk mengangkut makanan ternak memang pernah, namun hanya sekali, itupun untuk makanan ikan di kolam saja. Jadi yang jelas kalau digunakan untuk keperluan bisnis itu tidak benar, maklumlah mungkin ada masyarakat yang iri saja,” pungkasnya. FIR

Perangkat Pegawai Kelurahan Kelumpang Jaya Segera Diresmikan EMPAT LAWANG. PE – Setelah diresmikannya Peraturan Daerah (Perda) Empat Lawang beberapa waktu lalu, tentang pembentukan kelurahan baru di Kecamatan Tebing Tinggi, yakni Kelurahan Kelumpang Jaya, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Empat Lawang segera melakukan pelantikan Lurah dan perangkatnya dalam waktu dekat ini. Kepastian akan dilantiknya Lurah dan perangkat Kelurahan Kelumpang Jaya, Kecamatan Tebing Tinggi ini, disampaikan langsung oleh Bupati Empat Lawang, H Budi Antoni Aljufri SE MM melalui Camat Tebing Tinggi, Humaidi Saman MSi. “Kami sudah mengusulkan nama lurah da perangkatnya, termasuk mengusulkan jadwal pelantikannya. Saat ini

kami masih menunggu kepastian tersebut, sembari mempersiapkan segala sesuatunya,” ungkap Humaidi, Rabu (5/9). Menurut Humaidi, sesuai dengan Perda Kabupaten Empat Lawang Nomor 11 tahun 2012 tentang pembentukan Kelurahan Kelumpang Jaya, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang, BAB VIII Pengangkatan dan Pemberhentian, Pasal 16 Ayat 1 yang berbunyi: Lurah diangkat dan diberhentikan oleh Bupati Empat Lawang atas usul Camat dari Pegawai Negeri Sipil (PNS). “Sesuai dengan Perda dimaksud, calon Lurah Kelurahan Kelumpang Jaya sudah saya usulkan, berdasarkan kriteria dan persyaratannya. Namun, kepastian siapakah yang akan mengisi

jabatan tersebut, masih menunggu SK dari Bupati Empat Lawang,” jelasnya. Yang patut diacungi jempol dari masyarakat Kelumpang Jaya, sudah adanya lahan untuk dibangun perkantoran Kelurahan Kelumpang Jaya. Tanah dan lahan dimaksud merupakan hibah murni dari salah satu warga, yang sangat mendukung terbentuknya kelurahan baru di Kecamatan Tebing Tinggi. “Lahan untuk kantor Lurah sudah ada, tinggal menunggu pembangunan infrastrukturnya saja. Lahan tersebut didapatkan dari hibah warga. Untuk sementara waktu, Kantor Kelurahan Kelumpang Jaya akan dipusatkan di SDN 9 Tebing Tinggi, karena ada ruangan di SD tersebut yang kosong,” pungkas Humaidi. FIR

Rapat Pansus LPJ Bupati Muba Dijaga Pol PP Wartawan dan umum dilarang masuk SEKAYU. PE - Rapat panitia khusus (pansus) laporan pertanggungjawaban (LPJ) Bupati Musi Banyuasin (Muba) tahun anggaran 2011 di Gedung DPRD Muba, Rabu (5/9) lain daripada yang lain. Di dalam gedung rakyat tersebut, rapat yang seyogyanya terbuka untuk umum justru dipenuhi dengan pengawalan Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP). Ironisnya sejumlah wartawan dan masyarakat yang hendak masuk dilarang dengan alasan yang tidak jelas. Seorang wartawan, Erlin yang sempat masuk ruangan mengaku diminta Sat Pol PP untuk keluar karena mendapatkan perintah dari oknum anggota dewan yang memimpin rapat tersebut. Rapat tersebut jelasnya tertutup untuk media dan umum. “Kami hanya dapat perintah saja, katanya rapat tertutup,” beber salah seorang petugas Sat Pol PP kemarin. Menurut Erlin, rapat pansus tentang dana rakyat di gedung rakyat tidak sepantasnya tertutup apalagi bagi kalangan media. Hal tersebut

menimbulkan tanda tanya di tengah sorotan tajam bobroknya kinerja dewan. Apalagi santer terdengar isuisu negatif terkait pengesahan LPJ Bupati tersebut. “Kita pertanyakan ada apa koq rapat pansus tertutup. Apalagi sampai dijaga Pol PP seolah-olah sudah gawat pembahasan LPJ ini,” tandas Erlin. Anehnya lagi, sejumlah Sat Pol PP tersebut mengeluh tidak dapat jatah makan siang karena memang belum tidak dianggarkan. Menyikapi hal itu, Kepala Bagian Persidangan dan Perundang-undangan Sekretariat Dewan Kabupaten Muba, Wanarman mengaku tidak ada koordinasi antara pimpinan rapat pansus dengan dirinya terkait apakah rapat pansus tersebut terbuka apa tertutup. Diapun tidak mengetahui jika ada pengerahan sejumlah Sat Pol PP untuk menjaga pintu masuk ruang rapat. “Tidak ada koordinasi dewan dengan kami, kami tidak tahu,” papar Wanarman. Wanarman menuturkan, sesuai tata tertib dewan, pada dasarnya seluruh rapat di DPRD terbuka

meskipun ada hal yang bisa dilakukan tertutup. Namun tidak tertera untuk rapat pansus. “Yah, mungkin saja ada hal yang dirahasiakan sehingga harus tertutup. Saya pikir itu atas inisiatif pimpinan sidang, Pak Azhari Ahmad. Kalau kita dari persidangan hanya memfasilitasi saja dan menyiapkan bahan-bahan yang diperlukan. Saya pikir pada dasarnya terbuka koq rapatnya,” terang Wanarman. Sedangkan rapat yang bisa tertutup menurut tatib DPRD tersebut seperti rapat pimpinan, rapat anggaran,rapat badan kehormatan dan rapat banmus. Sementara itu, Anggota Pansus LPJ Bupati, Jhon Kenedi mengatakan tidak menyangka jika rapat pansus tertutup bagi kalangan media dan umum. Apalagi ditempatkan sejumlah Sat Pol PP untuk menjaga pintu masuk rapat. Menurutnya, rapat pansus tersebut harusnya terbuka untuk umum. Menyikapi itu diapun memanggil salah satu anggota Sat Pol PP dan menanyakan hal itu. Dan lagi-lagi anggota sat pol pp tersebut menjawab hanya menuruti perintah. YUN

MUARA ENIM. PE - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muara Enim melalui leading sektor Dinas Sosial (Dinsos) Muara Enim mengajukan proposal bedah kampung (bedah rumah) sikronisasi program Departemen Sosial (Depsos) RI. Demikan diutarakan Kepala Dinsos Muara Enim,Teguh Jaya saat dibincangi Palembang Ekspres di ruang kerjanya, kemarin. Menurut Teguh, program bedah rumah di satu pemukiman kampung ini adalah guna mempercepat pengetasan kemiskinan atau pemecahan masalah penyandang masalah kesejahteraan sosial di Kabupaten Muara Enim. “Adapun kampung yang dipilih agar tidak salah pilih, tim Dinsos Muara Enim telah memilih dengan cermat pemukiman desa yang layak untuk diikutkan dalam program ini,” ujar Teguh. Kemudian Teguh menjabarkan kriteria pemukiman yang layak dikategorikan dapat ikut serta dalam program ini diantaranya, desa yang ikut serta harus memiliki rumah berjumlah lebih kurang 100 unit yang memenuhi kriteria layak untuk dilakukan pemugaran atau perbaikan. Setelah dilakukan survey

di 22 Kecamatan di Kabupaten Muara Enim,maka diputuskan Desa Kayu Ara Batu Kecamatan Muara Belida yang diajukan untuk diikutkan dalam program ini. Dengan rincian modal pembangunan minimal sepuluh juta rupiah hingga tak terhingga. Alasan Kabupaten Muara Enim ikut dalam program Depsos RI ini,tutur Teguh, dikarenakan memang kebutuhan akan bantuan perbaikan rumah yang tidak layak huni di Kabupaten Muara Enim memang masih ada dan juga Kabupaten Muara Enim tidak serta merta memanfaatkan bantuan dari Depsos RI,akan tetapi Dinsos Muara Enim juga siap dalam dana pendamping. Teguh merinci, Dinsos Muara Enim dan Dinsos Sumatera Selatan (Sumsel) sharing pendanaan dalam menyiapkan material dan tenaga tukang sedangkan Depsos RI memberikan sumbangsih modal uang. Dia berharap program perbaikan 100 unit rumah tahun 2012-2013 di Kabupaten Muara Enim, bila terealisasi merupakan yang pertama dan percontohan di Sumsel bahkan nasional.Karena program Depsos RI ini sifatnya kompetisi secara nasional. HFB

Partai Gerindra Serahkan Verifikasi ke KPU

KONVOI BECAK

Foto: yuni / PALPRES

Para pengurus dan simpatisan Partai Gerindra Kabupaten Muba diantar konvoi becak saat mendaftarkan berkas partai ke KPUD Muba.

SEKAYU. PE - Masa verifikasi yang dijadwalkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pusat tinggal satu hari lagi. Di Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) baru ada beberapa partai yang melakukan verifikasi, di antaranya Nasdem, dan Parta Karya Peduli Bangsa (PKPB). Kemarin (5/9), giliran partai Gerakan Indonesia Rakyat (Gerindra) Kabupaten Muba menyerahkan berkas verifikasi ke KPU Kabupaten Muba. Penyerahan dilakukan langsung Ketua DPC Gerindra, Aidil Fitri dan diterima pimpinan KPUD Muba, di antaranya, Sutoyo SE SIP (Ketua KPUD Muba), Wanhar Razak SH (anggota KPUD Muba), Drs Ahmad Yani (anggota/ketua panitia verifikasi), Syafaruddin Adam SE, serta Kasubag Umum KPUD Muba, Nurlela. Ketua DPC Gerindra KPUD Muba, Aidil Fitri mengatakan, kenapa penyerahan verifikasi baru dilakukan kemarin lantaran atas petunjuk dari Gerindra pusat. Dijelaskannya, tanggal lima menjadi moment yang tak terlupakan, yakni Partai Gerindra merupakan partai lima besar dan partai dengan urutan kelima. “Verifikasi ini dilakukan serentak di Indonesia, dan kami berharap tentunya pada tahun 2014 menjadi partai nomor satu. Dua hari sebelum penutupan dirasa pas, karena kalau sampai bertepatan

maka ditakutkan kerepotan,” ujarnya. Pada kesempatan ini, Partai Gerindra naik becak untuk menuju ke KPUD Muba. Sementara, Ketua KPUD Muba, Sutoyo SE SIP menyampaikan, pihak KPUD Muba saat ini masih menunggu partai lainnya untuk penyerahan verifikasi. Dikatakannya, KPUD Muba masih minta petunjuk KPU Pusat terkait batas verifikasi, sebab tidak menutup kemungkinan ada perpanjangan. Dijelaskannya, dari informasi yang diterima batas verifikasi ada dua, yakni tanggal 7 dan tanggal 22 September mendatang. “Kami sebenarnya berharap verifikasi dilakukan perpanjangan. Karena sampai saat ini baru ada tiga yang menyerahkan verifikasi. Verifikasi sendiri dilakukan dua tahap, yakni verifikasi administratif dan verifikasi faktual,” jelasnya. Untuk verifikasi yang dilakukan partai Gerindra, dirinya mengatakan sudah melengkapi persyaratan administratif, dan tinggal verifikasi faktual. “Berdasarkan data dari KPU Pusat ada 64 partai (Partai 9 besar, 27 partai yang tidak lolos PT namun memenuhi persyaratan, dan 28 partai baru). Nah, kita masih minta petunjuk dari KPU Pusat apakah verifikasi dilakukan perpanjangan atau tidak,” jelasnya. YUN


14

PALEMBANG EKSPRES kamis, 6 september 2012

Ekonomi & Otomotif Pelayanan Oil Point di SPBU 24.1103.111 Punti Kayu����������� merupakan salah satu bentuk pendekatan Pertamina Pelumas kepada konsumennya. Dimana di lokasi Oil Point ini, SPBU yang ditunjung menyediakan bengkel enduro yang bekerja sama dengan bengkel motor dan olimart yang bekerja sama dengan bengkel mobil.

foto nova wahyudi /palpres

Spring Bed Rp 30 Juta Dari Janggut Domba PALEMBANG. PE- Kelembutan bulu domba memang sudah diakui dan banyak digunakan keperluan di tempat tidur mulai dari bantal, guling hingga spring bed yang dijual seharga Rp 30 juta yang serat kasurnya berasal dari janggut domba. Normalnya harga spring bed keluaran Piere Cardin ini dijual seharga Rp 60 juta, namun selama masa promo diberikan potongan harga hingga 50 persen, begitu juga untuk produk lain. Spring bed dengan campuran serat yang tidak biasa ini bisa ditemukan di pameran yang berada di atrium Palembang Square Mall di toko Mega Furniture. “Harga spring bed yang kita tawarkan bervariasi mulai dari yang paling murah seharga Rp 5 juta sampai Rp 30 juta, bahan campuran yang digunakan juga berbeda,” ujar Yuni, Karyawan Toko Mega Furniture yang ditemui kemarin. Spring bed yang paling mahal dibandrol Rp 30 juta, bentuknya simpel namun elegan ini perpaduan dari bahan bulu dan janggut domba, dan pinggiran kayu miranti yang sudah dicat silver ditambah senderan dari bahan kulit asli sehingga lebih mengesankan elegan. Tidak hanya itu saja, keunggulan yang dimiliki spring bed ini masih ada lagi mulai dari spring bed yang anti jamur dan kutu, sirukulasi darahs supaya

lancar sampai untuk kesehatan tulang bagi yang memiliki gangguan kesehatan. Dan kain otlas di spring bed yang bisa menyerap udara sehingga tidur lebih nyenyak. “Satu yang pasti kelebihan spring bed Piere Cardin ini lebih empuk, apalagi terdiri dari tiga lapisan pillow top, bonnel spring dan Belgium knitted fabric,” urainya. Yuni menambahkan untuk konsumen yang memiliki gangguan pada tulang maka bisa memilih spring bed pedic comfort dengan harga Rp 11 juta untuk satu set. Hebatnya lagi kasur ini memiliki dua fungsi yang berbeda, karena di sisi pertama cenderung keras permukaan kasurnya namun lebih baik untuk tulang dan sisi satunya lebih lembut sehingga tidur terasa lebih nyaman, sehingga tinggal disesuaikan saja sesuai dengan kebutuhan. Meskipun sudah Lebaran, Yuni mengaku selama pameran sudah ada enam spring bed yang laku terjual, apalagi usai Lebaran banyak orang yang menikah sehingga pameran yang digelar sengaja menampilkan spring bed. Spring bed buatan lokal ini juga memiliki garansi hingga 15 tahun untuk per, pembelian spring bed yang memiliki jenis berbeda ini bisa cash hingga kredit. B

Bank Syariah Mandiri Rutin Kunjungi Nasabah Priority PALEMBANG. PE- Banyak cara priority sedikitnya sudah mencapai Rp 160 dilakukan bank supaya miliar dan diperkirakan jumnasabah tidak lari ke bank lah ini akan terus bertambah lain, seperti yang dilakukan seiring dengan jumlah nabank Syariah Mandiri yang sabah baru. memiliki program rutin Nasabah priority di Bank kunjungan ke nasabah khuSyariah Mandiri juga terbagi susnya priority. dalam empat kelas yang berMenurut Duanita Okta beda, untuk saldo dengan P, Priority Banking Offidana Rp 250 juta sampai Rp cer Bank Syariah Mandiri 500 juta jumlahnya sebanyak cabang Palembang men250 orang. gatakan untuk bisa men Dana dengan jumlah Rp jadi nasabah priority se600 juta sampai Rp 1 miliar dikitnya memiliki saldo saat ini jumlahnya sebanyak minimum Rp 250 juta. 25 orang dan dana yang lebih “Saat ini nasabah priority dari Rp 1 miliar justru lebih di Bank Syariah Mandiri ada banyak dengan jumlah mensekitar 370 nasabah dan ini capai 50 orang. sudah ada tambahan nasabah “Kita targetkan dana dari baru pada saat bulan Ramapriority yang bisa kita kumdhan kemarin,” ujar Duanita pulkan sampai akhir tahun Duanita yang ditemui kemarin. mencapai Rp 75 miliar dan Untuk dana yang terkumpul dari program target triwulan di September ini sudah harus

tercapai,” jelasnya. Menurut perempuan cantik ini, sebagian besar nasabah priority berasal dari pensiunan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) sebanyak 40 persen, kemudian pengusaha dan sisanya berasal dari kalangan professional seperti pengacara, dokter, notaris. Supaya nasabah priority tetap loyal di Bank Syariah Mandiri, dilakukanlah kunjungan oleh petugas bank yang mendatangi kantor, rumah. “Menjaga nasabah memang penting, kita juga akan memberikan bingkusan ulang tahun jika nasabah tengah merayakan hari jadinya dan bingkisan ini akan dibawa langsung oleh petugas priority jadi tidak hanya asal kirim saja,” jelasnya. Dia juga menambahkan banyak keuntungan dengan menjadi nasabah priority, karena untuk saldo baru sebesar Rp 1 miliar bisa diikutkan ke deposito dengan mendapatkan hadiah umroh untuk satu orang. Bisa juga mendapatkan dana sebesar Rp 1 miliar berupa uang tunai dan dapat Logam Mulia (LM) senilai Rp 10 juta. LA

Uang Beredar Tembus Rp 2,675 Triliun Selama Puasa dan Lebaran

SERAT DOMBA

foto ella /palpres

Spring bed Piere Cardin ini dibandrol Rp 30 juta, bahkan bahannya terbuat dari janggut dan bulu domba.

PALEMBANG. PE- Kebutuhan uang selama bulan puasa dan Lebaran cukup tinggi bahkan jumlah yang keluar dari Bank Indonesia mencapai Rp 2,675 triliun dan untuk uang masuk dari setoran bank-bank Rp 629 miliar, sedangkan penukaran uang di kas Bank Indonesia setidaknya Rp 72,671 miliar. Asisten Direktur Kantor Perwakilan Bank Indonesia Wilayah VII, Herry Irman mengatakan jumlah tersebut jika dibandingkan dengan 2011 sendiri memang mengalami perubahan. “Kalau puasa tahun kemarin untuk uang keluarnya sekitar Rp 2,550 triliun dan uang masuknya berada pada kisaran Rp 673.680 miliar,” ujarnya. Jumlah tersebut sudah termasuk kas titipan di Pangkal Pinang dan Kas titipan di lubuk linggau untuk di dalam Palembang sendiri perhitungan inflow dan outflow sebagai rincian. Pada 2011 kata Herry, untuk outflow sekitar Rp 1,981 triliun, inflow sekitar Rp 103 Miliar. Pada 2012 jumlah uang keluar mengalami penurunan sekitar Rp 1 miliar menjadi Rp 1,980 triliun. Di mana untuk inflow justru meningkat sampai Rp 100

miliar yaitu Rp 239 miliar. “Jumlah uang keluar dan masuk sendiri tentunya tidak terlepas dari kondisi perekonomian, kemudian pembangunan didaerah tersebut dan seberapa besar potensial daerah yang ada misalkan perkebunan dan pertambangan,” tukasnya. Masih terkait sistim pembayaran, Herry sendiri mengimbau supaya nasabah lebih berhati-hati pada saat berada di ATM. Karena ada modus yang digunakan oleh para penipu dengan pura-pura salah menekan tombol menu di dalam ATM, seharusnya mengirim namun ternyata mengambil uang (debet), dan seolah-olah uang yang keluar berasal dari mesin ATM, padahal tidak seperti itu karena uang tersebut palsu. Karena pelaku penipuan ini ingin meminta tolong maka dia akan meminta korbannya untuk menerima uang yang dipegangnya kepada korban lalu meminta korban untuk mengirimkan uang ke rekening pelaku penipuan. Menurut Herry secara pribadi pernah mendapati kasus seperti itu ketika di Curup di salah satu ATM bank milik BUM. “Ada yang mau mencoba minta transfer dana,

karena tidak bisa setor tunai, untung saya waspada,” jelas dia. Senada dengan apa yang diungkapkan Herry Irman, Kepala Kantor Cabang Utama BCA Palembang, Fatmahadi Kumala, mengatakan jika ada nasabahnya yang pernah mengalami hal serupa. “Modus ini bukan hal baru, di Palembang sendiri pernah ada nasabah yang mengadukan meski jumlahnya kecil, lain cerita di Jawa karena marak, waktunya pun sore menjelang malam hari dengan memanfaatkan alasan counter a t a u customer service sudah tutup,” jelasnya. LA

UANG LOGAM

Herry Irman menunjukkan perbedaan uang logam dari tahun ke tahun. foto ella /palpres


Infotainment

15

PALEMBANG EKSPRES kamis, 6 september 2012

Anton, Gila Main Game

0852 98038301

PALEMBANG. PE - Fakta Aula Band menyebutkan kalau Anton, drummernya doyan main game. Saking doyannya, di manapun para personel Aula Band tengah jalan, bisa dipastikan Anton kerap menyempatkan diri mampir ke arena game online atau toko kaset game. Hal ini dibenarkan sang vokalis, Agnes Fransisca Henry saat dibincangi Palembang Ekspres belum lama ini. “Iya, Kak Anton itu hobi banget main game terutama game-game bola. Apalagi kalau game PES 2012, bisa lupa makan dia kalau sudah main itu. Kemarin saja saat karaokean bareng prsonil, tiba di Palembang Square (PS), tempat yang dia datangin duluan ya toko kaset game,” ucap cewek yang akrab disapa Inez. Diketahui Anton doyan nge-game sejak jadi mahasiswa. “Mungkin kadang dia bosan dengan kegiatan kuliah jadi kerjaannya main game,” tambah Inez. Hanya saja kata Inez, kegilaan Anton main game tidak serta-merta mengganggu aktifitasnya yang lain termasuk jadwal bermusik alias ngeband. “Kehobiannya pada game sama sekali tidak mengganggu, malah kadang yang cowok-cowok suka main bareng. Malah menurut aku, nge-game bareng justru bikin kita tambah akur. Jadi kalau kumpul-kumpul juga tidak terasa ngebosenin,” tukasnya. QPL

085369974XXX Kehilangan “Ijazah S1 dan Transkip Nilai yg asli” Lulusan Universitas Bina Darma Palembang atas. Nama : YULIANTI. S / Nim : 07151006 / Gelar : Sarjana Ekonomi (SE) / Kejadian hari Senin skitar jam 12.00 s/d 16.00 didaerah Kertapati 7 Ulu tepatnya diseputaran Dealer Honda samping Rumah Makan Palapa dan Alfamart. Bagi yg menemukanya saya mhon tlong dikembalikan atau diantarkan kealamat “Jl.A.Yani Lrg.Danau No.668 Rt.17 Rw.05 Kel.7 Ulu Kec.Seberang Ulu 1 Palembang 30000” atau hbungi kenomor Hp : 085369974433 (Yuli)

Buruan

Daftar Idola

Cilik 2013

PALEMBANG. PE – Anda tahu program Idola Cilik yang biasa ditayangkan live di RCTI. Tahun ini, Palembang menjadi salah satu kota yang diberi kesempatan untuk mengikuti kompetisi yang akan mengembangkan potensi vokal ini. Ya, sejak 3 September lalu, Production House (PH) Pexbro sudah membuka pendaftaran peserta Idola Cilik 2013. Rencananya, hari ini (6/9) merupakan hari terakhir pendaftaran. “Bagi yang ingin mendaftar bisa langsung ke Pexbro di Jalan Mayor Ruslan No 35 Palembang, untuk pendaftaran ini kita tidak pungut biaya alias gratis,” ucap owner PH Pexbro, Dra Arum Kiswahati, kemarin (5/9). Adapun syarat calon peserta meliputi berusia 7-12 tahun, membawa contoh rekaman suara dalam bentuk CD (lagu bebas dinyanyikan dengan acapella) Dia mengatakan, saat ini sudah ada 150 anak yang sudah siap mengikuti sejumlah audisi. Rencananya, audisi pertama akan digelar pada 7 September 2012. Dari sini, akan dipilih 50 peserta untuk bisa mengikuti audisi kedua yang akan digelar 9 September mendatang. “Untuk audisi kedua ini akan ditayangkan oleh RCTI. Rencananya akan kita gelar di Hotel Swarna Dwipa,” jelas dia. Dari audisi kedua, nantinya akan dipilih 10 peserta yang akan mengikuti seleksi di Jakarta. Dan dari sini, baru akan dipilih 3 orang untuk mewakili daerahnya dalam mengikuti audisi Idola Cilik ini. “Audisi idola cilik di Palembang baru pertama kali ini, semoga ada perwakilan Palembang yang bisa berkompetisi di tingkat nasional,” harapnya. RIS

Dra Arum Kiswahati

foto nova wahyudi/palpres

AKU cowok 29 tahun mau cari pacar yang pengertian gak perlu cantik yang penting baik hatinya agresif usia 17-30 tahun yang serius silakan sms ke 07118022485 Bagi anda cowok, cewek, janda, duda yang mau cari jodoh atau pendamping hidup, silahkan kirim atensi anda di SMS Online Mak Comblang kami : 0711-7737360 Mudah-mudahan kami bisa membantu mencarikan anda jodoh atau pendamping hidup.

TEMAN CURHAT MC 9459 NAMA Toni mau cari teman curhat khusus cewek atau janda tanpa anak hubungi aku di 089688795040

TEMAN SMSAN MC 9455 NAMA saya Denis umur saya 19 tahun saya mau cari temen cewek yang mau diajak smsan hubungi 089627532191

PERTEMANAN MC 9460 MAK Comblang nama aku Rina umur 23 tahun mau cari teman cowok atau cewek yang baek nama fb rin clalu caiank maqk ditunggu ya telepon atau sms thanks mak comblang semoga sukses 089627532425

PACAR JANDA MC 9456 NAMA saya Ari Pratama usia 19 tahun hobby maen gitar mau cari pacar khusus janda hubungi 089627467917 CEWEK UNTUK KENCAN MC 9457 NAMA aku Muchsin umurku 34 tahun aku suka cewek yang diajak kencan berdua bagiku umur tidak masalah yang penting bisa berduaan yang berminat hubungi aku ini hp ku 08998836361 aku tunggu kedatangannya untuk cewek aja aku tunggu ya GAK PERLU CANTIK MC 9458

CARI JANDA MC 9461 NAMA aku Yudi aku mau cari janda yang mau diajak kencan/curhat yang berminat hubungi 085368038999 dijamin gak malu-maluin. TEMAN CURHAT MC 9462 KHUSUS untul janda yang ingin teman curhat silakan hubungi aku pria dewasa hp 085788642473 ISTERI SOLEHA DAN TIDAK MATRE MC 9463

TOLONG MC cariin isteri yang soleha tidak matre gadis/janda yang penting okey umurnya 19-29 tahun 085266660525 TEMAN OR SAHABAT MC 9464 HY gue Boby cari teman or sahabat khusus cewek umur berapa aja 089686688906 KENALAN CEWEK MC 9465 HY mc mau nyari kenalan cewek gadis/janda namaku Deni ini email ku kucingnakal964@ yahoo.co.I’d di add ya telepon 07118810230 makasih Palpres PERTEMANAN MC 9466 SIANG MC aku cowok mau cari teman cewel or cowok untuk banyak teman silakan atau telepon langsung ke 085366627330 ditunggu makasih banyak mc TEMAN CURHAT YANG GAK SOMBONG MC 9467 SORE MC aku Wendy di Musi 2 sudah kerja mau cari teman curhat yang baek tidak sombong yang pastinya jika minat callme atau sms ke nomor 081994848459 terima kasih mc PASANGAN HIDUP MC 9468 HY Aku Rendra umur 28 tahun pengen mencari pasangan hidup yang bisa menerima aku apa

Internasional 21 Parkir Lantai 6-7 Telp. 357766

PIM : 19:00-21:20 WIB

PIM : 12:00-14:15-16:3018:45-21:00 WIB

PIM : 12:15-15:00-17:4520:30 WIB

INTERNATIONAL : 12:4515:00-17:15-19:30 WIB

adanya ni nomor aku 087713545984 thanks ya buat mc semoga tambah sukses CEWEK SETIA MC 9469 INI aku Randi mau cari cewek yang setia sama aku pekerjaan swasta umur 24 tahun 081271350575 CARI COWOK MC 9470 HALO nama aku Ana umur 13 tahun tolong mc cariin cowok umurnya 13 tahun juga kalau ada yang berminat sms ke nomor 08979155879 thank you TEMAN COWOK CAKEP MC 9471 AKU Liani umur 14 tahun aku ingin cari temen cowok yang nyakitin perasaan dan yang masih SMP dan umurnya 13-14 yang di atas 14 tahun atau udah SMA gak diterima yang berminat hubungi 08982756024 JANDA SERIUS MC 9472 AKU duda 30 tahun cari janda serius hubungi 081373866697 serius thanks mc TEMEN CEWEK BUAT CURHAT MC 9473 HY all namaku Iechan mau cari temen cewek buat tukar pendapat ngobrol dan saling curhat yang minat hubungi ke 081995066878 makasih mc semoga sukses

PIM 21 Palembang Indah Mal lt. 3 Telp. 7623064

PIM : 12:15-14:30-16:4519:00-21:15 WIB

INTERNATIONAL : 12:4515:00-17:15-19:30 WIB

PIM : 12:15-14:30-16:45 WIB

08137315XXXX KEPADA yth pimpinan RS Moh Husien Palembang tolong diberitahukan kepada seluruh pegawainya agar jangan setengah hati melayani pasiennya apalagi di bagian labor pengambilan hasil darah, kita mau ngambil hasilnya malah sibuk menulis dimana sumpahnya ngabdi kepada masyarakat karena yang mengaji kalian juga masyarakat/rakyat. Kepada Palpres diucapkan terima kasih 08526702XXXX BUAT perusahaan hp Blueberry gimana cara anda hp ku belum kelar kelar juga dan sekarang ditutup gak ada kabar sama sekali apa anda gak malu? Gimana kinerja kalian? Percuma kalo semua orang beli hp Blueberry akhirnya dikecewakan dimohon kesadarannya agar diberi tahu? Dimana tempat anda buka counter 08137319XXXX KEPADA yth Bapak Wako tolong dengan sangat kami warga Musi Banyuasin Km 17 daerah Perum Tiga Putri sudah 1 minggu PDAM nya mati kami warga minta ditindak lanjuti khususnya kepala PDAM daerah Km 17 Tanah Mas Perum Tiga Putri terima kasih lam sukses 08779602XXXX KEPADA yth pemerintah Palembang Bapak Edy Santana Putra dan Bapak Romi Herton tolonglah diperhatikan dan diperbaiki jalan Perumnas Talang Kelapo saro nian masyarakat yang lewat sano terutama anak anak sekolah dak kepilihan lagi kalau lewat lobang galo terima kasih atas perhatiannya 08237565XXXX M EN J AWA B s m s 0 8 7 7 9 6 1 2 x x x x Muas Akhmad terkena imbasnya. Sedangkan pelakunya Mesi kok malah didiamkan? jangan arogan menoleh lah lagi kebelakang ingat jasa jasa Muas Akhmad SE MSi berkat beliau kalian bisa dapat uang honor yang sudah dianggarkan. Kalau bukan karena Muas Akhmad SE MSi mungkin TKST sekretariat DPRD 4 Lawang tidak akan dapat honor seperti tahun 2007-2010 08136711XXXX SAYA warga Pendopo Lintang yang terhormat gubernur Sumsel membahas masalah sms berapa hari ini muncul TKS duitnya diambil oleh kadis itu tidak benar semenjak dia kami ada honor dan baik dengan kami kenapa dia pindah kita cerca. Dia juga ditipu oleh ex bendaharanya kalau mau dan berani kita datang ke bandara dulu saudara mesy. Uang umroh dewan be dikorupsinyo. Jadi kita tidak usah sms ke koran. Ex TKS sekwan 0811710XXXX YTH TKS sekwan yang sms di rubrik koran itu tidak ada mutunya kalau memang kita berani ayo kita temui Mesy berani memalsukan tanda tangan seorang pimpinan. Dokter bae tanda tangannya berani dipalsukenyo. Saya lama bekerja di sekwan sebagai TKS dari 4L buka sampai sekarang jadi tidak ada gunanya kita maki maki seorang buktinya tidak ada. 08779498XXXX KEPADA Pimpinan PLN, tolong kami jadi korban biaya listrik yang tidak sesuai dengan pemakaian kami dan alasan dari petugas anda tolong dibebankan kami jadi rugi Pak, tolong kebijaksanaannya. 08526799XXXX KEPADA Yth Denpom Kodam II/Sriwijaya, masih enak TNI berbisnis tidak merugikan masyarakat, tapi Polri sibuk “minta sumbangan” di jalanan?

Untuk Informasi Film www. 21 cineflex.com

PIM : 12:00-14:15-16:3018:45-21:00 WIB 12:15-14:3016:45-19:00-21:15 WIB

INTERNATIONAL : 13:1515:30-17:45-20:00 WIB

INTERNATIONAL : 13:0015:15-17:30-19:45 WIB


PALEMBANG EKSPRES | halaman 16

kamis, 6 september 2012

Gerindra Optimis Menang, PBB Giatkan Konsolidasi

VERIFIKASI PARTAI

Ketua DPD Partai Gerindra Sumsel, Nur Iswanto menyerahkan berkas pendaftaran partainya ke KPU Sumsel disambut 2 komisioner KPU Sumsel, Kelly Mariana dan Ong Burlian.

PALEMBANG. PE – Mendekati berakhirnya masa pendaftaran parpol dan penyerahan syarat pendaftaran peserta Pemilu 2014 yang jatuh pada 7 September nanti, Partai Gerindra provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) dan Partai Bulan Bintang (PBB) Sumsel secara bersamaan menyerahkan berkas pendaftaran partainya masingmasing ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sumsel, kemarin. DPD Partai Gerindra Sumsel menyatakan, optimis mampu memenangkan Pemilu 2014 mendatang, dengan berkaca pada raihan suara partai ini di Pemilu 2009 silam. Sementara DPW PBB Sumsel, yang pada Pemilu 2009 silam gagal meraih suara yang signifikan, akan terus menggiatkan konsolidasi kader dan simpatisan agar setidaknya pada Pemilu 2014 nanti, mampu lolos parliamentary threshold (PT). Ketua DPD Partai Gerindra Sumsel, Nur Iswanto mengatakan, pihaknya melakukan penyerahan berakas pendaf-

taran partai peserta Pemilu 2014, ke KPU Sumsel maupun 15 kabupaten/kota di Sumsel, bahkan seluruh Indonesia, secara serempak, kemarin. Menurut Nur Iswanto, ini menunjukan bahwa Partai Gerindra, merupakan partai yang benar-benar mengikuti aturan dan tidak akan menghambat berjalannya proses pemilu. Itu, imbuh Nur Iswanto, merupakan kewajiban yang harus dipenuhi pihaknya. “Insya allah (berkas pendaftaran) 100% lengkap sesuai yang diamanatkan Undang Undang (UU). Kami punya keyakinan lolos verifikasi dan kami punya keyakinan akan tampil sebagai pemenang Pemilu 2014 nanti,” kata Nur Iswanto, ditemui di KPU Sumsel, kemarin. Pihaknya menurut Nur Iswanto, tak merasa terbebani dengan PT 3,5% yang ditetapkan, sebab berkaca pada Pemilu 2009 silam, Partai Gerindra sebagai pendatang baru kala itu, imbuh dia, mampu meraih perolehan

suara hingga 4,8% dari PT 2,5% yang diharuskan kala itu. “Pemilu sebelumnya saja sudah demikian, artinya tinggal mendongkrak perolehan suara saja. Dan sekarang kami betul-betul siap untuk bertarung,” tukas Nur Iswanto. Di tempat yang sama, Ketua DPW PBB Sumsel, Junial Komar menambahkan, pihaknya juga melakukan hal serupa yang dilakukan DPD Partai Gerindra Sumsel. Menyerahkan berkas pendaftaran parpol peserta pemilu ke KPU Sumsel secara serentak di seluruh Indonesia, demi mengikuti aturan serta menjalankan instruksi pusat. “Kami (PBB) termasuk partai yang wajib melakukan verifikasi karena tak lolos PT pada pemilu sebelumnya. Pemilu 2014 ini, kami akan terus melakukan konsolidasi kader, simpatisan dan coba mengangkat isu yang sensitif di masyarakat dalam upaya meningkatkan perolehan suara serta raihan kursi di parlemen,” tandas Junial.

Untuk diketahui, rombongan pimpinan serta puluhan kader dan simpatisan DPD Partai Gerindra Sumsel, tiba di KPU Sumsel sekira pukul 11.00 WIB, kemarin. Iring-iringan puluhan kendaraan roda empat (R4) dan roda dua (R2), milik kader dan simpatisan Partai Gerindra Sumsel ini, tiba di KPU Sumsel dengan disambut dua komisioner KPU Sumsel, Kelly Mariana dan Ong Burlian. Tak lama berselang puluhan kader DPW PBB Sumsel yang dipimpin Junial Komar juga tiba di KPU Sumsel, untuk melakukan hal serupa. Anggota KPU Sumsel, Kelly Mariana mengatakan, pada dasarnya KPU menyambut baik niat kedua partai untuk menyerahkan berkas pendaftaran parpol peserta pemilu ke KPU Sumsel, meski menurut Kelly hal tersebut bukanlah kewajiban pengurus partai di tingkat provinsi, sebab verifikasi parpol hanya dilakukan di tingkat pusat oleh KPU Pusat, tentunya. TJA

Jangan Lewatkan Momen Spesial Anda! Palembang Ekspres siap mengabadikan momen tersebut.

Hubungi : David Ariyanto 0711 7757249, M Iqbal 0711-7737360. Harga bersaing, Tersebar di Sumsel dan elegan.

Rapat Pleno KPU Penetapan Nomor Urut Calon Kandidat Pilkada Sukses Samsu 1, Jokoman 2, Nan-Suko 3, Beramal 4, RI 5 dan Deel 6

LUBUKLINGGAU. PE – Rapat Pleno digelar Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kota Lubuklinggau, Rabu (5/9) dengan agenda penetapan atau penentuan nomor urut dan pengumuman pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota (Wako-Wawako), berjalan lancar dan sukses. Rapat Pleno yang dipimpin Ketua KPUD, H Umar Zipin Marbe didampingi Ketua Devisi Hubungan Lembaga dan Humas, Hendri Almawijaya, Ketua Devisi Teknis, Topandri, Ketua Devisi Logistik, Samsrurijal dan Ketua Devisi Hukum, Efriadi Suhendi itu. Setelah dilakukan pengundian akhirnya berhasil menentukan nomor urut yakni untuk nomor urut 1 jatuh pada pasangan Sambas-Suherman (Samsu), nomor 2 diperoleh pasangan H Joko Iman Sentosa-H Suparman (Jokoman). Nomor urut 3 diraih pasangan H SN Prana Putra Sohe-H Sulaiman Kohar (Nan-Suko). Lalu nomor urut 4 didapatkan pasangan H Akisropi Ayub-H Akmaluddin Mandi Aur (Beramal). Kemudian nomor 5 jatuh pada pasangan H.Rustam EffendiIrwan Evendi (RI), sementara nomor 6 diraih oleh pasangan H.Darmadi DjufriElven Asmar (Deel). Rapat pleno dihadiri Walikota Lubuklinggau, Drs H Riduan Effendi SH Msi diwakili Asisten II Setda Kota Lubuklinggau, Drs H Syamsuar Bakrie dan Unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah antara lain, Kapolres Lubuklinggau, AKBP Chaidir SIk MSi MPP. Diawali menyanyikan lagu Indonesia Raya seluruh hadirin dan absensi pasangan calon Wako-Wawako oleh Pimpinan Rapat yakni H Umar Zipin Marbe. Selanjutnya pimpinan rapat menginformasikan teknis pengundian nomor yang dilakukan oleh masing-masing calon berdasarkan nomor urut pendaftaran berkas. Kemudian , keenam calon mengambil nomor di dalam sebuah wadah, masing-masing calon belum membuka nomor yang diambil, tetapi dilakukan secara serempak

Pasangan H Akisropi Ayub-H Akmaluddin Mandi Aur (Beramal).

Suara : 563 Persentase : 38 %

membuka nomor. Kemudian nomor yang kecil pengundian lalu digantikan dengan nomor ukuran besar yang telah dibuat oleh KPUD. Suasana Ball room Hotel Smart, semula seakan sepi, tiba-tiba menjadi ramai sambutan gembira masing-masing pendukung ketika masing-masing pasangan calon mendapatkan nomor urut tersebut. Agenda selanjutnya, pasangan calon semua menghadap ke undangan dan pendukung, berbalik arah dengan dipandu Pimpinan Rapar yang juga Ketua KPUD Kota Lubuklinggau, H Umar Zipin Marbe itu, membacakan Iklar Pemilu Damai antara lain berbunyi, mewujudkan Pemlihan Umum Walikota dan Wakil Walikota Lubuklinggau tahun 2012 yang berasaskan langsung, umum, bebas, rahasia, jujur, adil, damai, demokratis dan bermartabat, saling menghormati dan menghargai hak dan kewajiban masingmasing peserta Pemihan Umum Wako dan Wawako Lubuklinggau tahun 2012, tidak akan menggunakan cara-cara kekerasan, menghina atau menyerang kehormatan pasangan calon lain dan mentaati semua peraturan perundangundangan dan ketentuan yang berlaku. Melaksanakan kompanye yang bersih, sejuk, aman dan damai dilakukan dengan cara yang santu, tertib dan bersifat edukatif, mencegah tindakan anarkisme serta mengendalikan massa pendukung untuk mentaati peraturan perundang-undangan yang berlaku, tunduk dan patuh terhadap peraturan yang berkaitan dengan pelaksanaan kampanye serta bersedia menerima sanksi hukum apabila terbukti melakukan pelanggaran aturan kampanye, menjamin kebebasan pemilih dalam menentukan hak pilihnya, menghargai dan menghormati kemandirian Pers yang bertanggungjawab untuk menyampaikan kepada informasi kepada masyarakat. Menerima dan menyetujui rekapitulasi jumlah pemilih terdaftar, jumlah tempat

Pasangan H Darmadi Djufri-Elven Asmar (Deel).

Suara : 747 Persentase : 50 %

Suara : 30 Persentase : 2 %

Umar Zipin Marbe

Hendri Almawijaya

Efriadi Suhendi

Samsurijal

Topandri

Walyusman

foto-foto ri'at / palpres

Calon Wako-Wawako Lubuklinggau berfose bersama. Kiri-kanan : Pasangan H. Joko Iman Sentosa- H. Suparman( 2), Sambas-Suherman(1), H. Rustam EffendiIrwan Evendi(5), H.Akisropi Ayub-H.Akmaluddin Mandi Aur(4), H.SN Prana Putra Sohe- H.Sulaiman Kohar (3) dan pasangan H.Darmadi Djufri-Elven Asmar(6). pemungutan suara (TPS) dan legalitas penyelenggara Pemilu Wako dan Wawako Lubuklinggau tahun 2012 yang telah ditetapkan oleh KPUD Kota Lubuklinggua serta siap kalah dan siap menang, Menang terhormat, kalah bermartabat. Berkewajiban menyampaikan semua iklar tersebut kepada semua pendukung masing-masing pasangan calon. Setelah pembacaan iklar itu, masing-masing pasangan menanda tangai berita acara nomor urut dan iklar yang baru diucapkan. Walikota Lubuklinggau, Drs H Riduan

Pasangan H Rustam EffendiIrwan Evendi (RI).

Suara : 118 Persentase : 8 %

Effendi SH MSi dalam amanat tertulis antara lain mengingatkan, agar selalu menjaga keamanan dan situasi yang kondusif, jangan mudah terpancing isu yang tidak jelas yang dapat menimbulkan perpecahan di antara masyarakat. Menurut Riduan, suasana yang aman dan terkendali bukan hanya tanggungjawab aparat keamanan semata, akan tetapi menjadi tanggungjawab semuua komponen yang ada. Kepada seluruh masyarakat yang sudan mempunyai hak pilih dan terdaftar

dalam daftar pemilih tetap (DPT) untuk menggunakan hak pilihnya dengan sebaik-baiknya karena Pemilukada adalah salah satu sarana pembelanjaran politik dan demokrasi. Dia juga menghimbau Pimpinan Partai Politik, Organisasi Kemasyakatan, LSM, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan generasi muda serta seluruh pemangku kepentingan dan seluruh komponen masyarakat untuk menghindari terjadinya konflik politik yang bersifat destruktif khususnya di tingkat masyarakat pendukung.

Pasangan H.SN Prana Putra SoheSulaiman Kohar (Nan-Suko).

Pasangan Joko Iman SentosaSuparman (Jokoman).

Suara : 9 Persentase : 0,7 %

Suara : 16 Persentase : 1 %

Di akhirnya pengarahannya, Riduan memberikan apresiasi kepada KPUD serta seluruh pihak yang terlibat yang mana dalam pelaksanaan proses tahapan yang telah dilaksanakan hingga saat ini telah berjalan dengan ketentuan yang berlaku. Pemerintah tambahnya, sebagai regulator dan fasilisator akan memberikan fasilitas dan dorongan agar pada saatnya nanti pesta demokrasi dapat berjalan sukses, aman, lancar dan tertib sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku. Adv/RIF

Pasangan Sambas-Suherman (Samsu)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.