19 sabtu 10 2013 metro tabagsel

Page 1

8

BACA DI HAL

GURU DI DAERAH TERPENCIL TERIMA GAJI TAMBAHAN ○

SABTU, 19 Oktober 2013

Tahun V

Cewek 17 Tahun Dijual Rp2 Juta

Bapakku Sudah Tidak Ada, Ibuku Hanya Tukang Jahit

SIDIMPUANMasyarakat Kota Padangsidimpuan diimbau agar memeriksa instalansi listrik yang belum pernah diperbaiki sejak 10 tahun terakhir. Hal tersebut berguna untuk menghindari korsleting listrik yang sering disebut-sebut menjadi penyebab kebakaran. Menurut Manajer PLN Rayon Kota Padangsidimpuan, Sari MR Pasaribu, Jumat

SIDIMPUAN- “Semua ini karena ekonomi Bang. Bapakku sudah tidak ada lagi. Ibuku hanya tukang jahit. Aku ini anak paling besar. Jadi, aku yang menanggung semua biaya kehidupan kami sekeluarga,” ucap WS, cewek 17 tahun yang dijual seharga Rp2 juta.

...Hal 6

Pengusaha Sumut, Vincent Wijaya

Dahlan Bekerja untuk Mengabdi

Pengakuan ini disampaikan WS dengan linangan air mata, kepada METRO, Jumat (18/10). WS mengaku mau melakukan hal tersebut disebabkan masalah ekonomi.Dan, selama hampir dua tahun ini, WS bekerja sebagai wanita panggilan. WS, wanita berparas cantik dan berkulit putih yang belum genap berumur 18 tahun itu, menceritakan awal kejadian yang mengakibatkan ia dan SH (27), pria kemayu (banci) sampai ditangkap petugas Satuan Reskrim Polres Kota Psp, pada Kamis (17/

KESUKSESAN Dahlan Iskan dalam beberapa bidang menjadi bukti bahwa ia adalah orang yang bersunguh-sungguh dalam satu hal. Bahkan dalam melakukan pekerjaannya Dahlan terkesan tidak hanya Vincent Wijaya memikirkan dirinya sendiri, namun juga bagi orang lain. Hal ini disampaikan salah seorang pengusaha di Sumut Vincent Wijaya, Jumat (18/10). Dikatakannya, melihat perjalanan hidup Dahlan Iskan yang mulai dari bawah Baca Dahlan

Edisi 268

Masyarakat Diimbau Perbaiki Instalasi Listrik

Baca Masyarakat

9

BACA DI HAL

396 JAMAAH HAJI ASAL MADINA SEHAT

FOTO ORYZA PASARIBU

Ketiga pemakai ganja saat dipaparkan di ruangan Sat Narkoba Polres Kota Psp bersama barang buktinya, kemarin.

Santing-santingan Ganja, Tiga Pemuda Ditangkap

Biasalah Bang, Biar Enak Tidur

Baca

Bapakku ...Hal 6

...Hal 7

SIDIMPUAN- Petugas Satuan Narkoba Polres Kota Padangsidimpuan (Psp) menangkap tiga pemuda; M Simanjuntak (22), S Hutabarat (33) dan P Harahap (22). Ketiganya, warga Kelura-

han Losung, Kecamatan Psp Selatan. Saat ditangkap, mereka sedang menikmati ganja di kebun kakao, pada Rabu (16/10) Baca Biasalah

...Hal 6

FOTO :ORYZA PASARIBU

WS saat dimintai keterangan di ruangan Reskrim Polres Psp, Jumat (18/10).

Anas: 1.000 Persen Siap Ditahan

FOTO: PUTU WAHYU RAMA/RM

Komisi Pemberantasan Korupsi resmi menahan mantan Menteri Pemuda dan Olahraga, Andi Mallarangeng.

JAKARTA- Usai menahan mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Andi Mallarangeng, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) tidak menutup kemungkinan segera melakukan hal yang sama untuk Anas Urbaningrum. Mantan Ketum Partai Demokrat itu mengaku siap ditahan. Kata dia, penahanan hanya permasalahan tempat. “Meskipun saya kelasnya masih kecengan kalau urusan itu (ditahan) 1.000 persen saya siap ditahan,” kata Anas di kediamannya, Jumat (18/10). Anas ditetapkan sebagai tersangka dugaan gratifikasi atau penerimaan hadiah dalam proses perencanaan Baca

Anas...Hal 6

FOTO ORYZA PASARIBU

Walikota bersama Rahman KDI berduet menyanyikan lagu Haholongi Au pada Kamis (17/10) malam.

Puncak Perayaan HUT ke-12 Kota Padangsidimpuan

Walikota dan Rahman KDI Berduet Nyanyi Haholongi Au SIDIMPUAN- Acara puncak peringatan HUT ke-12 Kota Padangsidimpuan (Psp) yang digelar di Alaman Bolak, Kamis (17/10) sekitar pukul 20.30 WIB, diisi dengan hiburan rakyat.

Gelombang Pertama Haji Indonesia Pulang ke Tanah Air

Gerak Jamaah Nonpermit Dibatasi, Jalanan pun Sepi Jamaah haji Indonesia Kamis (17/10) mulai bergerak meninggalkan Mina setelah mabit untuk melaksanakan lempar jumrah. Mereka kembali ke pemondokan di Makkah untuk menuntaskan prosesi ibadah haji. Namun, untuk bisa kembali ke Makkah, para jamaah dibuat repot untuk mendapatkan moda transportasi. M SHOLAHUDDIN, Makkah

SEJAK sebelum wukuf di Arafah pada Senin (14/10) lalu, banyak akses ditutup. Karena itu, untuk menuju ke pemondokan di Makkah, para jamaah harus berjalan kaki. Jarak terdekat dari maktab di

Mina ke pemondokan di Makkah lebih dari 7 km. Bahkan, jarak mereka yang mendapatkan tempat tinggal di area Mina Jadid bisa sampai Baca Gerak

...Hal 7

PHOTO/JAWA POS

Wartawan Jawa Pos M Sholahuddin (kanan) bersama Ketua Muassasah Asia Tenggara Zuhair bin Abdul Hamid Sedayu kemarin.

Dan, dalam acara itu, Walikota Psp Andar Amin Harahap berduet dengan artis ibukota Rahman KDI menyanyikan lagu Baca

Walikota ...Hal 6

Renungan Kalbu

Kekayaan dan Kebahagiaan DIKISAHKAN, ada seorang karyawan yang masih muda usia, rajin, dan pekerja keras. Selama bekerja, pantang bagi dia tiba terlambat dan pulang lebih awal. Setiap hari dia berangkat pagi-pagi sekali dan tiba di rumah hingga larut malam. Hal itu dilakukan enam hari dalam seminggu selama bekerja di perusahaan itu Suatu hari, karena lelah dan ngantuk luar biasa, dia mengalami kecelakaan yang mengharuskannya beristirahat di rumah sakit. Di sana dia bersebelahan ranjang dengan seorang pria paruh baya. Setelah saling bersapa, tidak berapa lama, mereka pun terlibat obrolan seru. “Anak muda, dari ceritamu, bapak tahu kamu Baca Kekayaan

DALAM PELIPUTAN, WARTAWAN METRO TABAGSEL SELALU DIBEKALI IDENTITAS DIRI DAN TIDAK DIBENARKAN MEMINTA SERTA MENERIMA APAPUN DARI NARASUMBER BILA ADA YANG MERASA DIRUGIKAN OLEH WARTAWAN METRO TABAGSEL, DIMINTA UNTUK MELAPOR KE PIHAK BERWAJIB ATAU HUBUNGI (0622) 7553511

...Hal 7



3

SABTU

19 Oktober 2013

SIKAP KAMI

Siapa Bermain di Balik Perppu MK? PRESIDEN Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memastikan satu dua hari ini akan menerbitkan peraturan pemerintah pengganti undang-undang (perppu) soal Mahkamah Konstitusi (MK). Dasarnya, untuk mengembalikan kepercayaan masyarakat terhadap lembaga penjaga konstitusi itu setelah mencuatnya kasus tangkap tangan mantan ketua MK Akil Mochtar. Rencananya ada tiga poin penting dalam perppu tersebut. Yakni, persyaratan hakim konstitusi, proses penjaringan dan pemilihan hakim konstitusi, serta pengawasan hakim konstitusi. SBY menjamin bahwa perppu yang digodok bersama sejumlah pakar hukum tata negara itu akan selaras dengan UUD 1945. Dan, yang penting lagi, akan dibebaskan kepentingan politik partisan dalam pemilihan hakim konstitusi. Selama ini parpol memang berebut memasukkan orangnya dalam setiap seleksi hakim konstitusi. Tensinya makin tinggi menjelang pelaksanaan Pemilu 2014. Maklum, posisi strategis MK ikut menentukan masa depan perpolitikan di tanah air. MK bahkan memiliki kewenangan membatalkan

hasil pemilu legislatif maupun pemilu presiden (pilpres). Kewenangan luar biasa dalam sistem ketatanegaraan itu beralasan. Setidaknya, bila kita mengutip pernyataan Sekjen PDIP Tjahjo Kumolo soal adanya dalil baru yang dibuat MK dalam putusan sengketa Pilgub Bali 2013. Yakni, ketentuan bahwa pemilih dapat memilih lebih dari satu kali atau diwakilkan selama tidak ada keberatan dari penyelenggara pemilu. Dalil tersebut sangat bertentangan dengan prinsip satu orang satu suara (one man one vote) yang kita anut dalam sistem pemilu. Bila melihat sifat putusan yang final dan mengikat, dalil tersebut membuka peluang pembatalan hasil Pemilu 2014. Pada 2009 MK sudah membuktikan kuatnya kewenangan menganulir sengketa hasil pemilu. Mantan Ketua MK Mahfud MD pada 26 Juni 2009 menyatakan bahwa MK mengabulkan 11,2 persen dari total 643 permohonan gugatan sengketa hasil Pemilu 2009. Tanpa jauh-jauh memutar ingatan pada 2009, sudah banyak putusan MK yang jelas-jelas menganulir hasil pilkada di sejumlah daerah. Dari fakta

tersebut amat wajar bila SBY mengkhawatirkan adanya politisasi di balik pemilihan hakim MK. Sebaliknya, juga wajar bila kita bertanya-tanya tentang bagaimana bila politisasi itu justru muncul dari parpol yang berkuasa (the rulling party) sekarang. Bisa jadi inilah yang memicu pro kontra di balik rencana penerbitan perppu tersebut. Kita tentu baru bisa memelototi adanya kepentingan siapa setelah perppu itu benar-benar terbit. Alasan adanya darurat korupsi di tubuh MK yang melatari terbitnya perppu juga rawan ditafsirkan. Sebab, definisi darurat korupsi selama ini tidak pernah diatur dalam konstitusi dan produk perundang-undangan di bawahnya. Alangkah baiknya bila definisi korupsi itu diterjemahkan secara yuridis terlebih dahulu untuk menghindari penyusupan misi politik di balik alasan tersebut. Terlepas dari pro kontra, kebijakan penyelamatan MK patut diapresiasi. Semua harus dilaksanakan secara komprehensif agar hasilnya kelak bisa maksimal. Jangan sampai misi perbaikan lembaga konstitusi itu justru memunculkan pelanggaran konstitusi baru. (*)

APA KATA MEREKA

Memutus Mata Rantai Politik Dinasti OLEH : NELSA FADILLA

Mahasiswa Program Magister Hukum Fakultas Hukum Universitas Andalas Heboh!!! Kasus korupsi yang menimpa Ratu Atut dan keluarga semakin menambah-nambah borok luka yang selama ini disimpan. Tak hanya, kasus korupsi yang menjadi sorotan namun politik dinasti yang sudah lama dibangun juga dibawa ke muka publik, indikasi awalnya adalah bahwa dengan sistem monarki yang dibangun Ratu Atut menjadi gerbang utama penyebab banyaknya uang negara yang digunakan untuk keperluan memperkaya diri sendiri dengan mempermainkan proyek-proyek di masa pemerintahannya.

Anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi Hanura, Sjarifudin Sudding “Sebenarnya syarat tentang keanggotaan parpol calon hakim MK tidak berpengaruh banyak. Karena rentang waktu berhenti dari parpol tidak bisa menjamin calon tersebut bersih,”

Mantan Ketua Umum PD Anas Urbaningrum “Jadi kalau soal ditahan atau tidak ditahan itu hanya urusan tempat kan, tempat di luar atau di dalam. Meskipun saya kelasnya masih kecengan kalau urusan itu (ditahan) 1000 persen siap lah,”

Wakil Ketum Demokrat Nurhayati Ali Assegaf “Ini (penahan Andi) positif untuk Partai Demokrat. Bang Andi Mallarangeng kader terbaik, sangat kooperatif. Partai Demokrat tidak ada intervensi hukumnya,”

Fenomena pertalian kerabat atau dinasti politik ini juga dapat kita lihat di beberapa fenomena di daerah seperti Yasin Limpo yang dulunya pernah menjadi Bupati Luwuk, Majene, dan Gowa. Meski telah pensiun, keluarga Yasin Limpo tetap eksis berkiprah di dunia politik seperti istrinya yang pada periode 2004-2009 menjadi anggota DPR RI dan putra pertamanya menjadi anggora DPRD Gowa, putra kedua Yasin Limpo juga menjadi Wakil Gubernur Sulawesi Selatan yang pada April 2008 naik menjadi gubernur dan putra kelima Yasin Limpo juga merupakan bupati Gowa. Menjamurnya politik dinasti bukanlah hal baru di negara ini, bahkan presiden Susilo Bambang Yudhoyono juga memiliki kaderanaknya sendiri yang digadanggadang akan menjalani proses politik untuk duduk di bangku pemerintahan. Sungguh ironi, demokrasi yang seharusnya bisa dirasakanolehsemuaorang,harus terbatasi dengan adanya politik dinasti. Politik dinasti sendiri memiliki pengertian yaitu strategi politik yang dibangun agar kekuasaan yang telah diperoleh sebelumnya tetap berada dalam genggaman dengan mekanisme pewarisan kekuasaan yang sudah ada kepada orang lain yang memiliki ikatan kekeluargaan, mekanisme ini dahulunya dipakai dalam sistem pemerintahan dinasti atau kerajaan yang pemerintahannya

bersifat monarki. Pada masa sekarang, mekanisme politik dinasti ini dibangun dengan cara yang prosedural di mana tidak langsung menunjuk, namun melewati tahapan formal dengan memenuhi segala persyaratan yang tujuannya adalah memanipulasipolitikyangberjalan secara demokrasi. Politik dinasti ini dinilai telah mencederai nilai-nilai demokrasi yang telah diusung oleh republik ini. Berlindung pada konstitusi yang menjamin hak warga negaranya untuk bebas memilih dan dipilih dalam pemilihan umum menjadikan tidak ada batasan untuk bisa mencalonkan diridalampemilihanumum.Partai politik sekalipun bebas dikelola oleh siapa saja bahkan jika satu keluarga mengelola sebuah partai politik juga tidak dilarang oleh peraturan perundang-undangan di Indonesia yang pada akhirnya politik dinasti bak jamur dimusim hujan. Apa yang dikatakan SBY bahwa politik dinasti ini hanyalah perkara yang berkaitan dengan etika berpolitik bukan berbicara mengenai aturan hukum adalah salah besar sebab sudah terbukti bahwa dinasti politik justru membuat negara ini semakin babakbelur dan akan menanggung kerugian tak berkesudahan dan juga akan membatasi hak asasi orang lain yang juga memiliki keinginan untuk maju dalam kancah perpolitikan.

Mencederai Nilai Demokrasi Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia 1945 menjaminterlindungnyahakasasi manusia termasuk di dalamnya hak untuk kebebasan berserikat dan berkumpul serta mengeluarkan pendapat dan hak untuk memperoleh kesempatan yang sama dalam pemerintahan danhakinidiberikansamakepada seluruh masyarakat Indonesua tanpa terkecuali. Praktik politik ala dinasti ini secara tidak langsung telah membatasi hak-hak masyarakat Indonesia untuk bisa maju dalam mengisi jabatan di pemerintahan. Partai politik sebagai tunggangan yang bisa membawa kepada pemerintahan justru pada masa sekarang ditunggangi oleh dinastidinasti yang mengatur strategi untuk bisa menguasai pemerintahan sehingga pintu yang seharusnya terbuka menjadi sulit untuk didobrak oleh orang-orang yang bukan berasal dari kalangan yang menguasai partai politik atau kekuasaan tersebut. Untuk itu politik dinasti dapat dikatakan telahmelanggarhakkonstitusional warga negara dan sebagai bentuk abnormalisasi sistem demokrasi. Mempertahankan budaya politik dinasti berarti Republik ini membuka gerbang untuk terbentuknya suatu kekuasaan yang bersifat absolut. Sebuah adagium politik mengatakan, semakin besar kekuasaan, akan menimbulkan praktik korupsi yang tinggi sehingga tidak hanya mengangkangi hak konstitusional warga negara untuk ikut serta dalam mencalonkan diri namun juga membiarkan negara ini larut dengan praktik korupsi, kolusi dan nepotisme dan mendegradasi semangat demokrasi. Jikabudayaberpolitikaladinasti ini dibiarkan dikhawatirkan masyarakat akan berpikir dua kali bahkan berkali-kali untuk berpartisipasi dalam mencalonkan diri dalam pesta demokrasi. Putus Mata Rantai Politik Dinasti Mata rantai Politik dinasti harus segera diputus. Sebagai negara hukum yang menganut asas legalitas maka negara ini harus memiliki sebuah aturan atau memperbaharui aturan yang sudah ada misalnya UndangUndang Otonomi Daerah untuk

bisa memangkas dinasti politik. Siapapunpastisetujubahwapintu masuk bagi koruptor harus segera dimusnahkan, untuk itu perlu upaya yang serius dan tidak setengah-setengah, pemerintah harus cekatan mengambil tindakan nyata agar apa yang sudah direncanakan bisa segera diaplikasikan sehingga tidak berakhir menjadi bualan semata. Belajar pada kasus yang pernah menimpa Amran Batalipu-Bupati Buol, Sulawesi Tengah yang akhirnya harus digiring oleh KPK atas kasus korupsi yang menimpanya, kasus yang tidak jauh berbeda dengan Ratu Atut di mana Amran mempermainkan proyek daerah untuk memperkaya diri sendiri sementara yang menduduki instansi pemerintahan adalah kerabat terdekat. JikadiBantendimanaRatuAtut sebagai pemimpinnya tak memperlihatkan pembangunan yang signifikan, berbeda dengan yang terlihat di Buol, Amran membangun daerah dengan baik bahkan memerintah dengan memberikan fasilitas dan pelayanan yang baik bagi masyarakat, namun tetap saja korupsi masih bisadilakukandiliniyanglainyaitu melalui proyek-proyek daerah. Baik Ratu Atut maupun Amran Batalipu, keduanya telah menunjukkanperilakukorupyang tidak bisa dimaafkan, walaupun apa yang dilakukan sama namun kontras terlihat perbedaan taktik keduanya. Kondisi inilah yang mengharuskan adanya pembatasan-pembatasan atas kewenangan serta keterlibatan orang-orang terdekat kepala daerah agar praktik korupsi ini tidak semakin menjadi-jadi. Meskipundalamberdemokrasi hal ini adalah hak konstitusional warga negara yang tidak bisa dibatasi namun jika sistem ini justru menimbulkan masalah bagi negara maka demokrasi itu sendiri juga perlu dibatasi. Lord Acton mengatakan, ”Power tends to corrupt, and absolute power tends to corrupt absolutely”(Kekuasaanitucendrung korup, dan kekuasaan yang absolut itu akan cenderung korup secara absolut); untuk menghindariinimakapemerintah harus serius untuk melakukan upaya-upaya memutus mata rantai politik dinasti. (*)


4

SABTU

19 Oktober 2013

Terlilit Utang Rp3 Juta, Nekat Gantung Diri MEDAN- Terlilit banyak utang dan diduga tak sanggup membayar, Paino (33), warga Jalan Pasar IV Timur Blok O Tanah Garapan Desa Medan Estate, Kecamatan Percut Sei Tuan, Deli Serdang, nekat mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri menggunakan tali tambang kecil di kamar tidurnya, Jumat (18/10) sekira pukul 11.00 WIB. Berdasarkan keterangan yang dihimpun di lokasi kejadian, istri korban, Sufina (30) yang pertama kali menemukan korban ketika baru pulang kerja sebagai tukang cuci. Saat masuk ke kamar, alangkah terkejutnya Sufina mendapati suaminya sudah tergantung. Spontan Sufina berteriak histeris. Teriakan tersebutpun mengundang perhatian warga sekitar yang langsung mendatangi rumah korban. Warga sekitar langsung menurunkan korban dari gantungan dengan memotong tali dan kemudian melarikan korban ke bidan Liyan yang tak jauh dari rumahnya. Namun sesampainya di sana, bapak 3 anak ini sudah tak bernyawa lagi sehingga kembali dibawa ke rumah duka untuk disemayamkan. Kenekatan korban dikarenakan terlilit utang yang tak mampu dibayar yang kesehariannya bekerja sebagai pencari ban bekas. Korban memiliki utang kepada rentenir dan karena tak sanggup membayar, sepedamotor korban ditarik oleh rentenir sebagai jaminan. Menurut keterangan salah seorang keluarga korban, Jamal (30), korban nekat gantung diri diduga karena terlilit utang. “Karena utang,” jelas singkat pria berbaju hitam dan berlobe hijau ini. Namun Jamal terlihat marah saat wartawan hendak mengambil gambar dari korban dengan alasan tidak ingin dipublikasikan. “Aku minta jangan ambil foto, kalau mau melayat, datang dan duduk, tapi jangan ambil foto atau merekam,” terangnya dengan nada marah. Sementara, salah seorang

keluarga korban mengatakan, korban memiliki utang kepada rentenir sebesar Rp3 juta yang digunakan untuk kebutuhan sehari-hari. “Aku dengar dia (korban) punya utang sama rentenir, namanya Buk Siti, Rp3 juta. Karena gak sanggup bayar makanya timbul niat ini,” jelas pria paruh baya yang namanya tak mau dikorankan ini. Ia mengatakan kalau korban juga memiliki utang lainnya kepada teman-temannya. “Ada juga utang lainnya sama teman-temannya, tapi gak banyak, cuma Rp155 ribu aja. Kasihan lihat anak-anaknya,” ungkapnya dengan lirih. Kenekatan korban nekat gantung diri karena terlilit utang ini pun diperkuat dengan selembar kertas yang ditinggalkan sebelum mengakhiri hidupnya yang tertulis dalam Bahasa Jawa yang artinya, “Aku udah nggak sanggup lagi, keretaku ditarik sama rentenir, utang sama yang lain pun ada. Aku minta tolong sama keluarga jagain istri dan anak-anakku.” Tak lama mendengar kabar tersebut, petugas kepolisian dari Polsek Percut Sei Tuan turun ke rumah duka, namun pihak keluarga sudah ikhlas dan tak ingin memperpanjang hal ini. Terpisah, Kapolsek Percut Sei Tuan AKP Ronald Sipayung SH Sik saat dikonfirmasi mengatakan kalau korban murni gantung diri. “Korban murni gantung diri dan anggota kita sudah kerumah duka, namun pihak keluarga sudah ikhlas dan akan membuat surat pernyataan untuk tidak keberatan,” ujarnya. (Bay)

Foto Bayu

Surat wasiat Paino yang gantung diri yang didapati di sampingnya

Menjambret Karena Kecanduan Main Poker

Foto Tuntun

Putri Ucok Mawar saat Di Polsek Percut

Pulang dari Diskotik

Putri Petinggi IPK Tabrak Pohon MEDAN- Sari boru Nasution (23), warga Jalan Ekarasmi, Kecamatan Medan Johor, hanya bisa duduk terdiam di kursi ruang tunggu Polsek Medan Sunggal. Sesekali dia menangis. Perempuan berkulit putih tersebut menangis lantaran tak seorangpun keluarga yang menemaninya di Polsek Tersebut untuk menyelesaikan masalah yang tengah menghampirinya. Menurut informasi dihimpun POSMETRO MEDAN, awal mula korban bisa di Polsek Sunggal saat dia diajak kakak kandungya ke Newzon, sebuah hiburan malam, Kamis (17/10) malam. Di tempat hiburan malam tersebut, korban yang merupakan putri M Deddy Nasution alias Ucok Mawar, salah seorang petinggi Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Pemuda Karya (DPP IPK) mengaku hanya bernyanyi-nyanyi saja. Saat asyik menikmati musik, mereka tidak merasakan bahwa waktu cepat berputar dan hiburan malam tersebut tutup. Tak mau pesta mereka tanggung, korban diajak kakaknya menyambung di hiburan malam yang lain. Korban disuruh kakanya untuk berangkat bersama seorang pira dan ketemu di parkiran. Akan tetapi, di dalam mobil Jenis Honda Civic BK 1982 ZN tersebut, hanya mereka berdua dan kakaknya tadi tidak tahu

entah kemana perginya. Selanjutnya mereka bergegas meninggalkan hiburan malam. Tanpa merasa curiga, korban tetap santai di dalam mobil saat mobil melaju. Beberapa saat kemudian, saat mobil yang dikendarai pria yang tidak dikenalnya itu tengah melintas di daerah Jalan Ayahanda, Kecamatan Medan Baru, tiba-tiba mobil tersebut berhenti tepat di depan salah satu minimarket. Saat berhenti, korban bertanya terhadap pria tersebut hendak membeli apa. Alangkah terkejutnya dia saat pria itu menjawab henak membeli sampo dan kondom. “Pertama aku diajak kakakku karaoke Newzon. Di sana kami nyanyi-nyanyi. Tapi karena tanggung dan rencana mau nyambung, pergilah kami dari situ. Aku disuruh sama cowok yang dikenalkan dia (kakaknya) dan jumpa parkiran. Lalu kami berangkat. Terus di dalam mobil, dia ngasi aku obat warna kuning gitu. Gak usah munfiklah kita, namanya di hiburan malam,” ujarnya. Saat pria itu menjawab henak membeli sampo an kondom, korban sempat menolak, tapi si pria itu tetap pergi ke minimarket. Merasa ada yang tidak beres, korban langsung tancap gas dan berusaha meninggalkan pria tersebut yang tengah masuk ke minimarket. Saat mengemudi mobil, korban tidak

sengaja memerhatikan isi mobil. Dia sangat terkejut ketika mendapati sebuah pistol di dalam mobil tersebut. Karena mendapati pistol dan gugup, begitu juga kepala sudah mulai oyong lantaran obat yang baru dimakan tadi, korban yang mengaku putri Ucok Mawar itu mulai tidak stabil mengemudikan mobil. Merasa keselamatan terancam, tepat di Jalan Darusalam, Kelurahan Bahorok, Kecamatan Medan Sunggal, dia sengaja menabrakkan mobil tersebut ke gelembungan pasir yang berada di pinggir jalan bermaksud menghentikan mobil. Namun mobil tersebut bukan behenti malah tetap melaju tepat menabrak pohon yang berjarak sekitar 10 meter dari gelembungan pasir itu. Atas benturan yang kuat, sebuah benda yang ada di dalam mobil mengenai mata sebelah kanannya hingga memar. Waktu kejadian itu sudah mulai subuh, tepatnya Jumat (18/10) sekitar pukul 04.00 WIB. Setelah korban menabrak pohon, pria yang mengejarnya tadi mendadak menghilang. Terpisah, Kapolsek Medan Sunggal melalui Kanit Reskrim Iptu I Made membenarkan kejadian tersebut. Hanya saja mereka belum melakukan pemeriksaan terhadap korban lantaran kondisinya masih setengah sadar. (tun)

MEDAN- Mengaku kecanduan main game poker di warung internet (warnet) membuat Recky Jhonson Simanjuntak (19), warga Mesjid Taufik, Kelurahan Tegal Rejo, Kecamatan Medan Perjuangan dan Rico Dabukke (19), warga Jalan Tempuling, Gang Bersama, Kecamatan Medan Tembung, nekat menjambret tas milik Febri Ramdani (18) saat melintas di Jalan KL Yos Sudarso, Kelurahan Glugur Kota, Kecamatan Medan Barat, tepatnya di depan Perguruan Methodist, Kamis (17/10) sekitar pukul 21.00 WIB. Akibatnya, kedua remaja ini dipermak massa karena terjatuh saat menjalankan aksinya. Kini kedua tersangka diamankan polisi sedangkan korban membuat laporan ke Polsek Medan Barat. Kejadian itu berawal saat warga Jalan Yos Sudarso, Lorong VII, Kelurahan Glugur Kota, Kecamatan Medan Barat ini berjalan kaki hendak menuju rumahnya. Belum lagi sampai ke kediamannya, tiba-tiba dua pelaku yang mengendarai sepedamotor jenis matic BK 5884 ACW tiba-tiba memepetnya. Dengan cepat, Recky yang duduk di boncengan langsung merampas tas sandangnya. Mahasiswi salah satu per-

guruan swasta di Medan ini berteriak minta tolong. Teriakan itu membuat Rico yang merupakan joki tancap gas. Teriakan korban ternyata membuahkan hasil, pasalnya kedua pelaku gugup saat mencoba melarikan diri hingga terjatuh. Massa yang mendengar itu dengan cepat menghakimi kedua pemuda tersebut hingga petugas Polsek Medan Barat yang mengetahui kejadian itu mengamankannya ke pos komando guna proses lebih lanjut. Menurut keterangan kedua tersangka, Jumat (18/10) siang, aksi menjambret tas itu dilakukannya karena membutuhkan uang untuk bermain game poker di internet. “Nggak ada uang mau main game poker kami di internet,” ucap keduanya saat di balik jeruji sel tahanan Polsek Medan Barat. Kapolsek Medan Barat AKP. Ronny Sidabutar saat dikonfirmasi mengatakan pihaknya masih memintai keterangan kedua tersangka guna proses lebih lanjut. “Masih kita mintai keterangannya, barang buktinya tas berisi Hp, uang Rp400 ribu dan sepedamotor tersangka sudah kita amankan,” tandas mantan Wakasat Reskrim Polresta Medan ini. (eza)

Foto Reza

Dua remaja yang tertangkap menjambret untuk digunakan bermain game online.


5

SABTU 19 Oktober 2013

Pesawat Laos Jatuh di Sungai Mekong

49 Penumpang Diduga Tewas PAKSE - Pesawat milik Lao Airlines celaka di Kota Pakse, Provinsi Champasak, Laos, Rabu (16/10). Setelah berusaha mendarat dalam cuaca buruk, pesawat jenis ATR-72 itu jatuh di tepi Sungai Mekong, lantas nyemplung ke dalam. Kabarnya, tidak seorang pun di antara 49 orang di dalam pesawat tersebut, yakni penumpang dan kru, yang selamat. “Sejauh ini, kami baru berhasil mengevakuasi sembilan mayat yang belum diketahui kewarganegaraannya,” kata Dirjen Departemen Penerbangan Sipil Laos Yakao Lopangkao Kamis (17/10). Dia yakin bahwa tidak ada korban selamat dalam kecelakaan tersebut. Apalagi, badan pesawat itu belum ketemu. Jejak kecelakaan itu hanyalah baling-baling pesawat, beberapa ransel, dan paspor yang tercecer di tepi sungai. Lopangkao menyatakan, sebanyak 49 korban yang terdiri atas 44 penumpang dan 5 kru tersebut berasal dari 11 negara. Yakni, sebanyak 16 warga Laos, Prancis (7 orang), Australia (6 orang), Thailand (5 orang), Korea Selatan (3 orang), dan Vietnam (2 orang). Juga, masing-masing satu orang dari Kanada, Tiongkok, Malaysia, Taiwan, serta Amerika Serikat (AS). Sembilan mayat, menurut dia, ditemukan sekitar 20 kilometer dari lokasi jatuhnya pesawat. Tim penyelamat mengevakuasi mayat-mayat dari sungai terpanjang ke-7 di Asia tersebut dengan menggunakan kapal nelayan. “Kami belum berhasil menemukan badan pesawat. Kami mengerahkan sejumlah penyelam untuk mencari pesawat yang tampaknya tenggelam ke dasar sungai itu,” ungkapnya. Namun, upaya pencarian korban itu tidak akan mudah. Meski sudah mengerahkan sekitar 30 penyelam yang didukung sepuluh kapal dengan berbagai ukuran, tim penyelamat pesimistis bisa menemukan badan pesawat maupun mayat para korban. ‚ “Arus sungai ini sangat deras dan berbahaya. Kita hanya punya peluang 50:50 untuk menemukan sesuatu,” tutur Aniwat Plaengngaan, penyelam asal Thailand. Sebelum memasuki sungai tersebut, pesawat itu membentur tanah dengan sangat keras. Tapi, sejumlah saksi melihat pesawat itu terbakar sebelum jatuh. “Saya mendengar suara yang sangat keras seperti ledakan bom. Tak lama kemudian, terlihat percikan api dan asap dari pesawat sebelum akhirnya jatuh ke tepi sungai,” ungkap Buasorn Kornthong, warga setempat yang menyaksikan insiden itu. (AP/AFP/hep/c18/dos)

16 WNI Telantar di Gurun Saudi RIYADH-Kedutaan Besar Republik Indonesia untuk Arab Saudi menyatakan telah mengerahkan petugas untuk menelusuri keberadaan 16 warga Indonesia yang ditemukan terlunta-lunta di sebuah daerah terpencil di antara Riyadh dan Mekah. Warga yang semuanya perempuan serta bayi berusia sekitar dua bulan diselamatkan seorang warga Arab Saudi yang kemudian mengontak petugas patroli jalan raya untuk menolongnya, seperti dilaporkan Al-Jazeera, Kamis (17/10). Salah seorang di antara mereka mengaku tidak memiliki dokumen resmi dan alat komunikasi. Mereka juga mengaku ditipu oleh sejumlah orang yang berjanji mengantar dari Riyadh ke Mekkah, namun kemudian diturunkan di tempat terpencil. Walaupun dilaporkan telah ditolong oleh petugas patroli jalan raya Arab Saudi, KBRI Riyadh sampai sekitar pukul 14.00 WIB, Jumat (18/10), mengaku belum mengetahui posisi ke-16 warga Indonesia itu. “Kita sudah kerahkan petugas dari KBRI Riyadh, kita sudah kerahkan petugas KJRI di Jiddah, dan mengerahkan satgas untuk menelusuri di mana tepatnya mereka berada,” kata Duta Besar Indonesia untuk Arab Saudi, Gatot Abdullah Mansyur, kepada wartawan BBC Indonesia, Heyder Affan, melalui telepon. “Meskipun sudah ketemu tempatnya, yaitu di tengah-tengah antara Riyadh dan Mekah, tapi itu terpencil. Jarak antar kabupaten bisa sekitar 200 km. Jauhlah,” kata Gatot. Namun demikian, Gatot Abdullah meyakini mereka sudah ditangani oleh aparat kepolisian setempat. “Kalau belum ditangani polisi, ‘kan nggak mungkin ada berita di koran,” tandasnya. (kcm/int)

(FOTO: GUNTUR AGA TIRTANA/RADAR JOGJA)

SBY KUNJUNGI MEMORIAL SOEHARTO - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono memberikan kesan-kesannya pada foto Soeharto saat mengunjungi Memorial Jenderal Besar Soeharto, di Dusun Kemusuk, Desa Argomulyo, Sedayu, Bantul, Jumat (18/10). Dalam kunjungannya tersebut Presiden SBY menyaksikan diorama yang menggambarkan perjalanan hidup Soeharto sejak lahir hingga menjadi Presiden ke-2 RI yang memimpin selama periode 1967-1998.

KELUARKAN PERPU TENTANG MK

Presiden Dituding Rebut Kewenangan DPR dan MA JAKARTA - Langkah Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengeluarkan Perpu tentang Mahkamah Konstitusi (MK) dianggap kebablasan. Pasalnya, peraturan yang dirancang sepenuhnya oleh presiden itu menghapuskan kewenangan milik lembaga tinggi negara lainnya. “Presiden bertindak seolah-olah legislatif dan yudikatif sekaligus. Karena mengambil kewenangan dari DPR dan MA,” kata anggota Komisi III DPR RI dari Fraksi Hanura, Sjarifudin Sudding kepada wartawan di gedung DPR RI, Senayan, Jumat (18/10). Kewenangan yang dimaksud Sudding adalah hak MA dan DPR untuk mengusulkan hakim konstitusi. Hak ini diatur dalam pasal 24 huruf c UUD 1945 yang menyebutkan bahwa presiden, DPR dan MA masing-masing

memiliki jatah mengusulkan tiga orang calon hakim konstitusi. Namun, mengacu Perpu MK, setiap hakim konstitusi yang diusulkan ketiga lembaga itu harus diseleksi lagi oleh panel ahli. “Ini jelas menggangu karena masing-masing institusi ini memiliki pola dan mekanisme rekruitmen sendiri,” ujar Sudding. Ketua Fraksi Partai Hanura ini juga menegaskan bahwa fraksinya pasti akan mengambil tindakan terkait perpu MK. Ia pun optimis fraksi-fraksi lain di DPR akan

Sjarifudin Sudding

Potensial Di-judicial Review WAKIL Ketua Mahkamah Konstitusi (MK), Hamdan Zoelva, menegaskan, pihaknya tidak ingin mengomentari lebih jauh proses pembuatan dan materi Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perpu) Nomor 1 tahun 2013, tentang MK yang dikeluarkan pemerintah, Kamis (17/10). Alasannya, karena keputusan mengeluarkan Perpu sepenuhnya kewenangan Presiden. Hal tersebut sebagaimana diatur dalam Undang-Undang Dasar (UUD) 1945, Pasal 22. Di mana disebutkan Perpu juga mulai berlaku sejak ditetapkan. Alasan lain, menurut Hamdan, Perpu juga

sangat potensial akan di-judicial review ke MK. Karena itu MK menurutnya tetap akan menunggu hingga proses selanjutnya berjalan. “Sebagai Hakim Konstitusi, tidak etis mengomentari suatu hal yang potensial untuk di-judicial review di MK. Karena itu kami tidak ingin memberi pendapat lebih dulu, sampai proses ini berjalan terus,” ujarnya di gedung MK, Jakarta, Jumat (18/10). Menurut Hamdan, implikasi dari berlakunya aturan-aturan yang ada dalam Perpu, sampai saat ini juga tidak ada yang mendesak untuk dilakukan MK. Apalagi dalam Perpu

telah sangat jelas dinyatakan, Majelis Kehormatan yang sekarang bertugas, tetap menjalankan tugas seperti biasa dengan kewenangan yang ada. Demikian juga terkait materi lain dalam Perpu yang mengatur terkait rekrutmen Hakim Konstitusi, menurut Hamdan, juga bukan bidang yang perlu untuk dikomentari pihak MK. “Jadi biarkan aja proses itu berjalan sampai ke DPR nanti. Terserah DPR apakah menerima atau menolak. Karena begitulah ketentuan konstitusi mengatur mengenai Perpu,” katanya.(gir/jpnn)

mendukung pandangannya. “Sikap Hanura kita akan mengambil langkah-langkah, Insya Allah fraksi-fraksi lain akan ikut juga. Masa presiden melanggar konstitusi kita diamkan saja,” tandasnya. Ancaman Bagi Demokrasi Pakar Hukum Tata Negara, Irman Putra Sidin, menilai kehadiran Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perpu) Nomor 1 Tahun 2013, tentang Mahkamah Konstitusi (MK), merupakan ancaman utama bagi demokrasi. “Filosofinya seperti itu. Karena kalau perpu sudah menjadi murah harganya, orang tidak butuh demokrasi lagi. Tidak butuh daulat rakyat dan tidak perlu memilih wakil rakyat lagi. Sebab regulasi bisa dengan mudah dikeluarkan oleh otoritas (penguasa). Jadi cukup pilih presiden, karena ia bisa mengeluarkan aturan,” ujar Irman saat ditemui di gedung MK, Jakarta, Jumat (18/10). Menghadapi kondisi ini, kata Irman, DPR harus segera bersikap untuk menyelamatkan otoritas demokrasi Indonesia ke depan. Presiden, menurut Irman, tidak bisa mengurangi otoritas sebuah lembaga negara yang sudah diberikan oleh Undang-Undang Dasar (UUD) 1945, seperti Dewan Perwakilan Rakyat (DPR), Mahkamah Agung (MA), Mahkamah Konstitusi (MK), dan Komisi Yudisial (KY). “Jadi inilah nanti yang menjadi bahan perdebatan atau perenungan di DPR. Apakah perpu tidak mengurangi otoritas lembaga konstitusi? Dan itu saya kira harus betul-betul dicermati,”katanya. (gir/dil/jpnn)

Klaim Dilindungi LPSK, Nazaruddin Tolak Diperiksa JAKARTA-Kedatangan Penyidik Kepolisian Metropolitan Jakarta Raya ke Lembaga Pemasyarakatan Sukamiskin, Bandung, Jawa Barat, untuk memeriksa bekas Bendahara Umum Partai Demokrat M. Nazaruddin siasia, kemarin. Sebab niat memeriksa Nazaruddin sebagai tersangka dugaan pencemaran nama baik atas laporan Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi terkait proyek Kartu Tanda Penduduk Elektronik, mendapat penolakan. Terpidana suap Wisma Atlet SEA Games, Palembang, Sumatera Selatan, itu menolak diperiksa polisi dengan alasan masih dalam perlindungan Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban. “Dia (Nazaruddin) menyatakan dalam perlindungan LPSK dan menolak diperiksa,” kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Komisaris Besar Rikwanto di markasnya, Jumat (18/10). Karenanya kemarin, penyidik pun tak melanjutkan pemeriksaan mantan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat itu.”Kemarin

penyidik batal memeriksa Nazarudin,” terang Rikwanto. Namun polisi tak tinggal diam. Kata Rikwanto, pihaknya akan segera melayangkan surat konfirmasi kepada LPSK dan Komisi Pemberantasan Korupsi. Menurut Rikwanto, Nazaruddin merasa dalam perlindungan dikarenakan telah menjadi saksi dalam sejumlah kasus korupsi yang tengah digarap KPK. “Penyidik akan bersurat kepada LPSK dan KPK untuk menanyakan status dia,” ujarnya. Dikonfirmasi terpisah, Juru Bicara LPSK Maharani Siti Sophia menegaskan hingga saat ini lembaganya belum memberikan perlindungan ke Nazaruddin. “Belum ada keputusan LPSK soal perlindungan terhadap NZ terkait laporannya yang Mendagri,” ujarnya di Jakarta, Jumat (18/10). Dia menjelaskan, LPSK hanya memberikan rekomendasi kepada aparat penegak hukum untuk lebih mengintensifkan pengamanan Nazaruddin selama di tahanan terkait kasus dugaan korupsi yang dibebernya.

“Rekomendasi itu untuk lebih memperhatikan aspek keamanan terhadap Nazaruddin,” ujar perempuan berjilbab yang karib disapa Rani itu. Karenanya, Rani mengatakan, polisi tak perlu berkoordinasi dengan LPSK untuk memeriksa Nazaruddin terkait kasus yang tengah disidik. Keanggotaan LPSK Tahun 2013-2018 Disahkan Presiden Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Kamis (17/10), mengeluarkan Keputusan Presiden pengangkatan tujuh anggota terpilih Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban periode 2013-2018. Ketua LPSK Abdul Haris Semendawai mengatakan tujuh anggota terpilih akan melakukan rapat internal menentukan struktur LPSK. Di struktur itu nantinya akan ditentukan posisi Ketua LPSK, Wakil Ketua LPSK dan lainnya. “Kita harapkan November sudah terbentuk strukturnya,” kata Haris membuka acara “Sosialisasi dan Diskusi Jurnalis dalam Pemberitaan yang Berperspektif Perlin-

dungan Saksi dan Korban”, di Ancol, Jakarta. Juru Bicara LPSK Maharani Siti Sophia mengatakan, Ketua DPR melalui suratnya tanggal 1 Oktober 2013 tentang Persetujuan DPR RI terhadap Calon Anggota LPSK periode 2013-2018 telah menyampaikan nama-nama tujuh Anggota LPSK terpilih kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Presiden kemudian menerbitkan Keppres nomor 122/P tahun 2013 tertanggal 14 Oktober 2013 yang menyatakan memberhentikan Anggota LPSK periode 2008-2013 dan mengangkat Anggota LPSK periode 2013-2018. “Melalui surat dari Kementerian Sekretariat Negara tertanggal 17 Oktober 2013, petikan Keputusan Presiden tersebut disampaikan ke LPSK. Untuk itu secara resmi Anggota LPSK Periode 2013-2018 telah ditetapkan Presiden sesuai dengan ketentuan Pasal 22 UndangUndang Nomor 13 Tahun 2006 Tentang Perlindungan Saksi dan Korban” ungkap Rani, Jumat (18/10). (boy/jpnn)


SABTU

19 Oktober 2013

Penetapan Upah Minimum 2014

Biasalah Bang, Biar Enak Tidur

Gubernur Harus Mengacu Keputusan Dewan Pengupahan Daerah

Sambungan Halaman 1 sekitar pukul 22.30 WIB. Dari ketiganya, petugas mendapatkan satu amp yang berisikandaunganjakeringseberat0,42gram, satu batang puntung rokok dan satu batang rokok yang belum digunakan yang juga berisikan daun ganja bercampur tembakau. Kapolres Kota Psp AKBP Budi Hariyanto Sik Msi melalui Kasat Narkoba AKP K Nababan SHdidampingiKBOIpdaPPanjaitan,kepada METRO, Jumat (18/10) mengatakan, pihaknya mendapat informasi dari warga yang mengatakan di sekitar Kampung Losung tepatnya di kebun coklat, sering digunakan sebagai tempat untuk menghisap ganja. Mendapat informasi tersebut, beberapa petugas langsung melakukan penyelidikan. Ternyata apa yang disampaikan oleh masyarakat benar. Sesampainya di sana, petugas melihat tiga pemuda sedang berada di dalam kebun tersebut, dan mencium aroma daun ganja yang dibakar menggunakan campuran tembakau rokok. Selanjutnya, petugas melakukan pengintaian. Dan, ditemukan tiga pemuda yang sedang menghisap ganja dan langsung melakukan penangkapan. “Hasilnya kita mengamankan tiga pelaku pemakai daun ganja dari kebun kakao di Kampung Losung. Mereka asyik menikmati narkotika golongan I itu secara beramai-ramai,” ujar K Nababan. Nababan menambahkan, untuk dapat meredakan penyakit masyarakat jenis Narkoba ini, ia berharap ada informasi dan koordinasi antara masyarakat, para Hato Bangun, Naposo Nauli Bulung bahkan para orang tua untuk tetap mengimbau anakanaknya menghindari pemakaian bahkan pengedaran barang-barang haram tersebut. “Terima kasih kepada masyarakat yang sudahturutberpartisipasidenganmeberikan informasi, yang secara tidak langsung sudah turut untuk mendorong tugas-tugas kita dalam pemberantasan narkotika di Kota Padangsidimpuan ini,” tukas Kasat Narkoba yang baru saja menjabat tersebut. Sementara itu, ketiga pelaku yang ditangkap dan ditahan di ruangan tahanan sementara Polres Kota Psp mengatakan, mereka mendapat daun ganja tersebut dari tempat sekitar mereka tinggal juga dan satu Amp-nya mereka beli seharga Rp5 ribu hingga Rp10 ribu. “Biasalaha bang, biar enak tidur saja makai ini. Kami pun makainya santing-santingan (sebatang dihisap bergantian,red).Memangkalauenggakkena ini, payah kali tidur,” aku M Simanjuntak, salah seorang pelaku. (mag 01)

Masyarakat Diimbau Perbaiki Instalasi Listrik Sambungan Halaman 1 (18/10), ada dua penyebab kebakaran yang berhubungan dengan listrik. Pertama, arus listrik yang terlalu pendek dan instalasi listrik yangbelumpernahdiperbaikidalamwaktu10 tahunterakhir.Kedua,kabellistrikyangmurah sehinggamembuatlistrikkorsleting. “Jikainstalasilistrikrumahyangdigunakan dalamrumahtersebutmasihbaruataubelum lebihdari10tahun.Makayangharusdiperiksa ialaharuslistrikyangdipakaididalamrumah. Aruslistriktidakbolehmelebihikapasitaslistrik yang disalurkan ke dalam rumah tersebut. Seringnya terjadi kebakaran yang berhubungan dalam listrik ialah pendeknya arus listrik di dalam rumah tersebut sehingga tidakdapatmenampungarus,”terangnya. Sambungnya lagi, masyarakat cenderung menyepelekan tentang arus listrik di dalam rumah, bahkan ada sebagian rumah tangga yangmenyambungkanaruslistriknyakepada rumahlain.Untukdiketahui,asemakinbanyak sambungan yang akan dilakukan maka semakinberkuranglaharuslistriktersebut. “Kalaudayayangdisalurkankedalamrumah tersebuttidakdapatmenampunglagi,adadua kemungkinanyangakanterjadidalamrumah tersebut. Yaitu instalasi listrik padam, dan korsleting listrik. Seperti yang saya bilang tadi, jikainstalasilistriknyamasihmampumenahan aliran listrik tersebut, maka tidak akan terjadi korsletinglistrik.Untukitu,diharapkankepada masyarakat untuk memeriksa instalasi listrik yang ada di dalam rumah untuk mencegah korsleting listrik yang dapat menyebabkan kebakaran,”sebutnya. Dikatakannya lagi, PLN tidak memiliki hak untukmelakukanpemeriksaaninstalasilistrik dankabelrumah,karenafungsidariPLNhanya menyalurkan aliran listrik ke dalam rumah tersebut. Sedangkan untuk memasang aliran listrikdidalamrumahadalahpihakketiga. “PLN hanya berfungsi untuk melakukan penyaluranlistrikdanmemeliharatravo–travo listrik agar tidak ada gangguan dalam penyaluranlistrik.Sedangkanpemasangannya kita serahkan kepada pihak ketiga yang ingin memasangnya, akan tetapi harus memiliki perusahan atau CV resmi. Dan, yang berhak memeriksainstalasilistrikialahsipemilikrumah sendiri,”jelasnya.(mag02)

JAKARTA- Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans) Muhaimin Iskandar menerbitkan Peraturan Menakertrans Nomor 7 Tahun 2013 Tentang Upah Minimum. Permenakertrans yang diteken 2 Oktober 2013 ini merupakan tindaklanjut dari Instruksi Presiden No 9 tahun 2013 tentang Kebijakan penetapan upah minimun dalam rangka keberlangsungan usaha dan peningkatan kesejahteraan pekerja. Muhaimin mengatakan, Permenakertrans ini merupakan penegasan bahwa dalam penetapan upah minimum para gubernur harus berdasarkan keputusan Dewan Pengupahan Daerah. “Penerbitan Inpres dan Permenakertrans ini untuk penguatan kelembagaan Dewan Pengupahan Daerah. Semua perbedaan pandangan tentang penetapan upah minimum harus diselesaikan di dewan pengupahan,” kata

“Bagi pekerja/buruh dengan sistem kerja borongan atau sistem harian lepas, upah rata-rata sebulan serendah-rendahnya sebesar upah minimum yang dilaksanakan di perusahaan yang bersangkutan,” ujarnya dengan nada penekanan. Sementara itu menyinggung soal demo buruh, Muhaimin mengatakan buruh lebih baik menggunakan keberadaan Dewan Pengupahan Daerah sebagai sarana terbuka, demokratis, transparan,obyektifdalammenetapkanupahyang akan digunakan rujukan oleh gubernur. “Demo hanya menghabiskan energi, lebih baik kita manfaatkan Dewan Pengupahan, wakil-wakil buruh yang berada di situ harus memperjuangkan secara maksimal agar obyektif dalam menetapkan angka upah. Energi untuk demo sebaiknya digunakan untuk lebih produktif memajukan perusahaan,” pungkasnya. (fat/jpnn)

Ibu dan Bayinya Bertahan di Rumah Sakit ASAHAN-Partini(30)danbayinyaAlfajarRaditia Pratama, terpaksa bertahan di RS Seger Waras. Pasalnya,wargaPanjangBaruDusunII,AekKorsik, Kecamatan Aek Kuasan, Kabupaten Asahan ini, tidak sanggup membayar biaya bersalin sebesar Rp5,5 juta. Ditemui di rumah sakit yang terletak di pinggir Jalinsum Medan-Rantauprapat persis di Desa Ledong Barat, Kecamatan Aek Ledong, Jumat (18/ 10), Partini didampingi suaminya Paidi (35) menceritakan, dia menjalani operasi bersalin anak keduanya itu, Jumat (4/10) lalu, berjalan lancar tanpa hambatan apapun. Tujuh hari kemudian, pihak rumah sakit memperbolehkan Partini dan bayinya pulang.

Namun, ketika mengetahui biaya bersalin sebesar Rp5,5juta,merekamengurungkanniatnyakembali ke rumah karena tidak memiliki uang sebesar itu. Apalagi pihak rumah sakit mengingatkan bahwa mereka tidak boleh pulang sebelum melunasi utang-utangnya (biaya bersalin, red). “Kami tidak punya uang makanya bertahan di sini (rumah sakit). Bukannya tidak mau bayar, tapi uang kami hanya Rp2 juta. Itu pun Rp1,5 juta hasil sumbangan warga, dan Rp500 ribu uang yang kami kumpul-kumpul selama ini,” ujar Partini sembari menggendong bayinya yang masih berusia 2 minggu dan diberi nama Alfjar Raditia Pratama. Dikatakan Partini, suaminya sudah berusaha

mencari uang. Tapi belum mencukupi. Sebab, suaminya hanya bekerja mencari upahan (mocok-mocok,red). “Sekali lagi, kami bukannya tak mau bayar. Biaya itu masih wajar, tapi apalah daya, keuangan kami yang tidak mampu,” ujar ibu dua anak itu. Terpisah, Pak Komar (52) warga Tanah Rendah, Kelurahan Aek Kanopan, orangtua Paidi ketika ditemui juga mengaku tidak bisa berbuat apa-apa. Mereka tidak mampu membantu biaya bersalin menantunya. Sebab, dia juga tidak memiliki pekerjaan tetap. “Bagaimanalah Pak, aku saja tidak memiliki pekerjaan tetap. Hanya menunggu panggilan or-

ang saja, baru bekerja,” sebut Komar. Sementara, Humas RS Seger Waras Sapta Feri Dianto SP ketika dikonfirmasi, menegaskan pihaknya tidak ada menahan-nahan pasien. Bahkan, pihaknya sudah memberikan bantuan dengan meringankan biaya operasi bersalin. “Itu hanya biaya bersalin aja makanya tetap Rp5,5 juta. Kalau biaya kamar, makan dan opname tidak ada kami hitung. Kami juga sudah sarankan agar pasien pulang ke rumah, tapi pasien tidak mau. Mungkin pasien (Partini) merasa punya tanggung jawab karena sudah 14 hari berada di rumah sakit,” kata Feri. (st)

Bapakku Sudah Tidak Ada, Ibuku Hanya Tukang Jahit Sambungan Halaman 1 10) sekitar pukul 00.45 WIB di Hotel Istana I, Jalan KH Ahmad Dahlan Kota Psp. Menurut WS, sebelum kejadian atau sekitar pukul 00.00 WIB, ia dihubungi SH. Dalam percakapan itu, SH menyebutkan ada tamu yang hendak membokingnya dengan bayaran yang cukup menggiurkan. “Waktu itu aku lagi di D’Zone. Ada tamuku di sana yang minta ditemani karaoke. Sebelumnya aku ada dihubungi dia. Katanya ada tamu dan bayarannya cucok (bahasa banci artinya mantap),” ujar WS. Sekitar pukul 00.30 atau usai menemani tamunya berkaraoke, SH datang menjemputWSdiJalanSMRajaKotaPsp.Darisitu, mereka langsung bergerak ke Hotel Istana I di Jalan KH Ahmad Dahlan atau lebih dikenal dengan

sebutan Jalan Tonga. “Habis dari D’zone dibawanya aku ke Hotel Istana I di kamar 207. Di sana, aku dijumpakan dengan seorang laki-laki. Dan, bayarannya aku terima sebesar Rp1,1 juta,” terang WS sambil menangis. Masih kata WS, perjanjian awalnya memang sebesar Rp2 juta. Namun, ia hanya menerima sebesar Rp1,1 juta dengan alasan dipotong SH yang sudah memberikannya tamu. “Aku enggak tahu berapa pembayaran sebenarnya. Memang dibilangnya ada yang mau bayar Rp2 juta untuk sekali short time, tapi pas pembayaran, aku hanya diberi Rp1,1 juta. Tapi, biasanyaituBang,memangsetiapkaliakudiberinya tamu, selalu ada komisi buatnya,” tuturnya lagi. Usai uang diberikan oleh tamu (petugas yang menyamar,red), kemudian SH pun meninggalkan WS di dalam kamar bersama tamunya tersebut.

Selang beberapa menit, SH yang baru akan menghidupkan sepeda motornya, langsung ditangkap petugas Satuan Reskrim Polres Kota Psp dengan tuduhan perdagangan anak di bawah umur,begitujugadenganWSyangberada di dalam kamar juga turut diamankan. “Memangbelumadangapa-ngapain kami.Baru terima uang, tiba-tiba saja datang polisi bersama SH, kemudian kami dibawa ke Polres Psp,” ucap WS sambil berusaha untuk menghindari jepretan kamera. Selanjutnya, WS mengaku dalam satu malam bisa berpenghasilan paling sedikit sekitar Rp1juta.Itupunmasihpenghasilandarimenemani tamu untuk berkaraoke saja, belum lagi jika WS mendapat job untuk menemani tamu tidur. “Biasanya, paling sedikit satu malamnya dari pukul 8 malam sampai pukul 5 pagi, bisa berpenghasilan Rp1 juta. Itu hanya sebatas

menemani tamu berkaraoke. Tapi, kalau ada yang meminta untuk ditemani tidur, bisa lebih dari itu,” kata WS sambil menyebutkan satu kali short time dibayar Rp500 ribu hingga Rp800 ribu. MenurutWS,itusemuadilakukankarenakondisi ekonomi keluarganya yang tidak mencukupi. Sebab, ibunya hanya seorang penjahit biasa dengan tiga anak. WS paling besar, dan dua adiknya yang masih sekolah. “Semua ini karena ekonomi Bang. Bapakku sudah tidak ada lagi. Ibuku hanya tukangjahit.Akuinianakpalingbesar.Jadi,akuyang menanggung semua biaya kehidupan kami sekeluarga,” sebut WS. Ketika ditanya, apakah keluarganya tahu tentang pekerjaannya tersebut, ia mengaku, ibunya hanya tahu kalau ia bekerja di tempatkaraoke.“Ibutahunyaakuinikerjaditempat karaoke. Kalau untuk yang lain, dia enggak tahu sama sekali,” tutup WS. (mag-01)

Walikota dan Rahman KDI Berduet Nyanyi Haholongi Au Sambungan Halaman 1 Batak Haholongi Au. Hiburan rakyat ini juga diisi penampilan seni teatrikal dari Dewan Kesenian Psp, artis lokal Trio Prima, aksi dancer, Maloho Band. Acara ini juga mampu mencuri antusias warga. Sebab, seribuan warga tetap memenuhi areal dalam dan luar Alaman Bolak meski hujan mengguyur. Warga tidak mau berpindah dari depan panggung, malah berjalan ke depan dan menikmati hiburan yang disajikan. Pembukaan acara diisi oleh penampilan teatrikal dari Dewan Kesenian Kota Psp, kemudian dilanjut dengan penampilan dari

Rahman KDI yang menyanyikan lagu-lagu pop, dangdut dan beberapa lagu daerah yang cukup menghibur dan membuat para pengunjung bergoyang ria. Pada kesempatan itu, Walikota juga diajak untuk berduet dengan menyanyikan sebuah lagu berjudul ‘Haholongi Au’. “Ya, lagu ini saya persembahkan untuk Bapak Walikota Andar Amin Harahap,” teriak Rahman sambil turun dari panggung dan mengajak Walikota berduet. Saat Rahman dan Walikota berduet, suara letusan kembang api terdengar keras dan memancar terang di udara, sehingga menambah meriah suasana tersebut. Kasubbag Protokoler Hariri Hasibuan

didampingi Ketua Creative Event Organizer Lomo Pulungan menyampaikan, acara puncak peringatan HUT Pemko yang digelar di Alaman Bolak Kota Psp berlangsung tertib dan meriah. Harapnya, semoga di Tahun berikutnya, peringatan HUT bisa terlaksana lebih meriah lagi. “Alhamdulillah, seluruh rangkaian acara peringatan HUT Pemko Psp berlangsung tertib, begitu juga dengan acara puncak berupa hiburan rakyat yang disii penampilan artis ibukota Rahman KDI dan artis lokal lainnya. Semoga di tahun berikutnya dapat kita laksanakan dengan lebih meriah lagi,” ungkap Hariri. Fitri (24), warga Psp yang datang khusus untuk

menyaksikan acara hiburan rakyat itu mengatakan, ia datang bersama keluarga untuk turut memeriahkan acara tersebut. “Saya puas dan terhibur dengan acara yang dibuat sebagai peringatan HUT Pemko Psp ini. Saya harap ke depannya acara hiburan seperti ini dapat dilaksanakan lebih mewah dan meriah lagi,” tukas Fitri Riky (30) warga Psp yang datang ketempat itu bersama dengan teman-temannya, juga mengungkapkan hal yang sama. “Acaranya bagus dan menghibur. Selamat ulang tahun buat pemko, semoga sehat, maju dan sejahtera,” ujar Riky sambil ikut menikmati alunan musik dengan berjoget ria. (mag 01)

Anas: 1.000 Persen Siap Ditahan Sambungan Halaman 1 proyek Hambalang. Menurut Anas, siapa saja boleh disangkakan melakukan tindak pidana. Tetapi, dia menambahkan, penyandangan status tersangka itu harus didasarkan pada bukti-bukti yang kuat bahwa orang itu memang layak dijadikan tersangka. “Tidak boleh dipaksa-dipaksa untuk bersalah. Dicari-cari gimana caranya harus bersalah. Itu yang menurut saya tidak adil,” katanya. Anas menyatakan KPK memang memiliki kewenangan untuk menahan Andi Mallarangeng. Meski begitu, menurut Anas,

Koran Kebanggaan Orang Tabagsel

Anggota SPS No.: 438/2003/02/A/2007 Penerbit : PT. Siantar Media Pers (Metro Siantar, Metro Tapanuli, Metro Asahan, Metro Tabagsel ) : : : : : : : : : : : : :

mengalami masalah dengan meningkatnya upah minimum di berbagai provinsi. Karena itu, Permenakertrans ini mengatur agar gubernur membuat roadmap upah industri padat karya agar dapat mengejar KHL. “Roadmap itu yang digunakan untuk menetapkan upah minimum padat karya yang dibedakan dengan industri lainnya. Roadmap ini harus segera dibuat gubernur untuk melindungi industri padat karya supaya tidak terkatungkatung dan kesulitan mengejar tingginya upah minimum di seluruh provinsi,” tegasnya. Dalam permenakertrans ini pun, Muhaimin menekankan penetapan upah untuk pekerja dengan sistem kerja borongan atau sistem harian lepasdimanapengusahadilarangmembayarupah lebih rendah dari upah minimum yang telah ditetapkan.

Tak Sanggup Bayar Bersalin Rp5,5 Juta

METRO TABAGSEL Chairman Komisaris Utama Komisaris Direktur Utama Direktur PengasuhPemimpin Umum/Penjab/GM Wakil PU/Pimpinan Perusahaan Pimred Metro Siantar Plt.Pimred Metro Tapanuli Pimred Metro Tabagsel Pimred Metro Asahan Wakil Pimpinan Metro ASahan Tim Ombudsman

Muhaimin di Jakarta, Jumat (18/9). Dalam aturan ini ditegaskan bahwa penetapan upah minimum tetap didasarkan pada 60 komponen Kebutuhan Hidup Layak (KHL) dengan memperhatikan produktivitas dan pertumbuhan ekonomi. Upah Minimum 2014 diarahkan pada pencapaian KHL. Untuk pencapaian KHL tersebut, gubernur menetapkan tahapan pencapaian KHL dalam bentuk peta jalan pencapaian KHL bagi perusahaan industri padat karya tertentu dan bagi perusahaan lainnya dengan mempertimbangkan kondisi kemampuan dunia usaha. “Roadmap inilah yg menjadi jalan untuk menetapkan upah tiap tahun,” jelas menteri asal PKB itu. Selainitu,industripadatkaryayangmenjalankan industridenganjumlahtenagakerjabesarbiasanya

Rida K Liamsi Makmur Kasim Khadafi Marganas Nainggolan Maranatha Tobing Marganas Nainggolan Maranatha Tobing Pandapotan MT Siallagan Daniel Simanjuntak Muhiddin Hasibuan Eva Wahyuni Darwin Purba Vincent Wijaya

KPK sebenarnya belum perlu menahan Andi. Ia menjelaskan, penahanan terhadap seorang tersangka bisa dilakukan karena beberapa alasan yaitu supaya tidak melarikan diri, tidak menghilangkan barang bukti dan tidak mengulangi perbuatan. “Jadi sebetulnya kalau konteksnya itu ya secara hukum urgensinya tidak tinggi untuk menahan Pak Andi sebetulnya. Tapi itu kewenangan penyidik ya dihormati saja,” kata Anas. Apalagi, mantan anggota Komisi Pemilihan Umum ini menjelaskan Andi telah menunjukkan sikap mau bekerja sama dengan KPK. “Kalau pandangan saya, urgensinya (penahanan Andi) tidak tinggi apalagi selama

Departemen Redaksi METRO TABAGSEL Dewan Redaksi Group : Marganas Nainggolan (Ketua), Maranatha Tobing, Muhiddin Hasibuan, Pandapotan MT Siallagan, Eva Wahyuni, Daniel Simanjuntak, Leo Sihotang, Chandro Purba, Hermanto Sipayung, Nurjannah. Redaktur Pelaksana: Nurjannah, Redaktur: Pholmer Saragih, Jhon Damanik, Plidewatna, Nasa Putra Maylanda, Syafruddin Yusuf, Pala Silaban Hezbi Rangkuty, Edi Saragih Asisnten Redaktur: Imelda Purba Pjs Kordinator Liputan: Ikror Amin Lubis, Reporter: Parlindungan Pohan (Sidimpuan/Tapsel), Amran Pohan (Tapsel), Amran Pikal Siregar, (Palas), M Ridwan Lubis (Madina), Oryza Pasaribu, Parningotan Aritonang. METRO SIANTAR Redaktur Pelaksana: Leonardus Sihotang, Yappy Chandro Purba Kordinator Liputan: Tonggo Sibarani, Reporter: Pra Evasi Haloho, Billy Andra Nasution, Eko Hendriawan, Dhev Fretes Bakkara (fotografher), Rano Kambo Hutasoit, Darwis Damanik, Sawaluddin, Soetomo Samsu (Jakarta), Irwansyah (TanahJawa), Hardono Purba (Silau Kahean), Sendi Warto Purba (Saribudolok), Taman Haloho (Parapat) Sekretaris Redaksi: Yanti Nurhapni, Staf Redaksi : Ita Butar-butar METRO TAPANULI Pjs Redaktur Pelaksana:-, Kordinator Liputan: Ridwan Butar-butar, Ass.Korlip : Marihot Simamora Reporter: Freddy Tobing, Milson Silalahi, Aris Barasa, Juris Tanjung, Samuel Sitompul, Masril Rambe (koresponden Barus), Horden Silalahi(Humbahas), Bernard Lumbangaol (Taput), Hengki Tobing (Taput), Jantro Naibaho, Juandi Sihombing, Hermanto Turnip (Tobasa)

ini kan kooperatif,” ujarnya. Seperti diketahui, Anas ditetapkan KPK sebagai tersangka setelah lembaga antikorupsi itu menemukan dua alat bukti terkait dugaan penerimaan hadiah atau janji pada saat Anas menjabat anggota DPR tahun 2009 lalu. Penerimaan hadiah itu menyangkut proses pelaksanaan dan perencanaan pembangunan P3SON Hambalang dan proyek-proyek lainnya. Anas disangkakan melanggar Pasal 12 huruf a atau b atau Pasal 11 Undang-Undang Nomor 31 Tahun 1999 sebagaimana diubah oleh Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2001 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi. Mengacu pada pasal tersebut, maka

METRO ASAHAN Redaktur Pelaksana: Hermanto Sipayung, Kordinator Liputan: Edwin Garingging, Reporter:, Susilowady (Kisaran), Putra (Aek Kanopan),Anniko Rambe, Rizki Whardana (R Prapat), Mahra Harahap (Kota Pinang), Ishak Lubis (Tj Balai), Syawaluddin Tanjung (Pamingke), Siswanto, Bima Pasaribu (Batubara). Dep. Perwajahan, Pracetak & Artistik Kadep Pracetak & Artistik: Ahmad Yasir, Kabag: Amiruddin Staf Pracetak:Salomo Seven Malau, Jamaluddin Sinaga, Hedry Handoko, Jefree Putra, Andri Manullang, Handoko, Nazaruddin Ikhsan, Saddam Boythree Purba Mounting: Samuel Sihotang (Koordinator), Hotland Doloksaribu, Amran Nainggolan, Nico HS, Kabag Teknisi, Maintenance & IT: Irwan Nainggolan, Online: Juanda Panjaitan DIVISI USAHA Departemen Umum/Adm/Keuangan Manager Adm/Keu/Umum: Dumaria, Kabag Accounting: Restioni Padang Departemen Sirkulasi / Pemasaran Manager Pemasaran: Jaberlison Saragih, Koordinator Pemasaran:Simson Winata Hutabarat Adm Pemasaran : Indarny Aritonang, Piutang Koran: Ester Ade Gultom, Staf Pengembangan: Jhon Tua Purba, Dedi Kurniawan, Kordinator Ekspedisi: Ardi Departemen Iklan Manager Iklan: Jamot S, Kabag Iklan : Holden Simanjuntak, Kord Iklan: Bambang Satria, Kord Adm. Iklan group: Hariyani Kartini, Piutang Iklan : Tio Maria, Annisa (Medan) Staf Desaign:Reliston Purba, Togap Sinaga. Perwakilan Metro Tapanuli

Anas Urbaningrum terancam hukuman maksimal 20 tahun kurungan penjara. Sementara Andi ditahan KPK sejak Kamis (17/10). Andi ditahan atas sangkaan dugaan korupsi proyek sarana dan prasarana olahraga Hambalang 2010 sampai 2012. Penyidik KPK menjerat Andi dengan pasal 2 ayat 1 dan atau pasal 3 Undang Undang Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberatasan Tindak Pidana Korupsi Jo Pasal 55 ayat 1 KUHP. Andi selaku kuasa pengguna anggaran dianggap telah melawan hukum melakukan perbuatan memperkaya diri sendiri atau orang lain atau suatu korporasi yang dapat merugikan keuangan negara atau perekonomian negara. (gil/jpnn)

Kepala Perwakilan : Ridwan Butar-butar Koordinator Keuangan: Eriska Muham, Staf Piutang Koran/Iklan: Arfah Sari Hasibuan, Koordinator Pengembangan: Zulfiandi, Staf Pengembangan: Jack Simbolon (Taput),Tamy Sianturi (Tobasa) Perwakilan Metro Tabagsel Ka Perwakilan/Ka Biro Usaha: Edi Panjaitan, Kabag Pengembangan: Ahmad Suhaimi Lubis, Koordinator Keuangan: Kristina Hutabarat Perwakilan Metro Asahan Wakil Pimpinan Perusahaan: Darwin Purba, Kabag Pengembangan: Marshall Leo Siagian, Staf Pengembangan: Jemelister Sitorus, Koord.Keuangan: Revina Sihombing Kuasa Hukum: Binaris Situmorang SH Tarif Iklan : Hitam/Putih (B/W) Umum/Display Rp. 7.500/mm kolom, Iklan Keluarga Ucapan Selamat Rp. 3.500/mm kolom, Iklan Warna (Full Colour) Rp. 15.000/mm kolom. Harga iklan ditambah PPN 10%. Harga Eceran Rp2.000 (dalam kota). Rekening a/n : PT Siantar Media Pers Bank Mandiri Cab Pematangsiantar AC:1070003101831. Alamat Redaksi /Iklan/ Pemasaran Medan : Graha Pena Medan Jl Sisingamangaraja KM 8,5 No.134 Medan-Amplas. Telp (061) 7881661 (Hunting) Fax (061) 7881733 Alamat Redaksi /Iklan/ Pemasaran: Jl Sangnawaluh No.24 Komp Mega Land Siantar Telp:(0622) 7553511, Fax (0622) 7553501 Siantar. e-mail : metrosiantar@yahoo.com. Perwakilan Jakarta: Jln Raya Kebayoran Lama17 Jakarta Selatan Telp. (021)-5349205, 5349206, 5349115. Fax. (021)-53490522. Pencetak : PT Medan Graindo, Jl SM Raja KM 8,5 No.134 Medan. Telp (061) 7881661 (Hunting) Fax (061) 7881733


SABTU

19 Oktober 2013

Bank Sumut KCP Sipirok Bagikan Daging Kurban Sambungan Halaman 8

perbankan tentunya mereka merasa perlu menjaga hubungan baik diantara umat terutama nasabah. “Hubungan yang baik selama ini haruslah kita jaga dan pelihara, dan momen berkurban ini kita jadikan salah satu tongak menjaga hubungan baik itu,” tuturnya. Sementara itu Syahrial Siregar (48) dan Pika Piliang (50) mengatakan,

pelaksanaan kurban di halaman Kantor Capem Bank Sumut Sipirok tersebut menunjukkan kebersamaan yang sangat erat di antara warga dan Bank Sumut. “Antusias masyarakat cukup baik, sambutannya juga positip,” ungkap keduanya sambil menerangkan pola pembagian daging kurban ketika itu dilakukan dengan pola pembagian kupon bagi warga terutama kurang mampu dan juga nasabah. (ran/mer)

Peroleh Gaji Tambahan Sambungan Halaman 8

Salah satunya mengevaluasi kinerja para guru. Bupati Tapsel H Syahrul M Pasaribu kepada METRO Kamis (17/10) mengatakan, kinerja guru dalam meningkatkan kualitas pendidikan akan terus dievaluasi. Diawali dengan peningkatan tunjangan terutama guruguru yang bertugas di desa terpencil

jalan yang berlubang tersebut tidak tersedia lampu penerangan. Sehingga pengendara yang tidak tahu situasai jalan, bisa-bisa akan jatuh. “Sudah sering ada yang jatuh di situ, karena dia ngggak tahu keadaan jalan itu. Karena jika kita pas dibelakang mobil atau becak itu dapat dilalui, tapi orang yang di belakang pake kreta tibatiba akan kaget sehingga bisa-bisa akan

jatuh tersungkur,” ucap Faisal. Upaya penambalan sementara sangat diharapkan warga dari Pemko untuk menghindari terjadinya kecelakaan. “Baiknya itu harus cepat ditambal, meski jalan berlubang ini dinilai hal kecil, namun akan mengakibatkan kerugian yang banyak. Selain mengundang kecelakaan juga lama-kelamaan akan menghancurkan jalan jika tidak segera diperbaiki,” harapnya. (tan/mer)

Warga Harap Pemprovsu Benahi Irigasi Aek Sere Sambungan Halaman 8

hasil pertanian utamanya padi sawah. Keluhan warga tersebut terungkap, Kamis (17/10) saat pelaksanaan pengajian Amaliyah Akbar di Kampung Gunungmanaon, Desa Pardomuan, Arse. Saat itu salah seorang wakil rakyat di DPRD Sumut Hj Rahmiaan Delima Pulungan ikut hadir. Husin Sogot Simatupang mewakili masyarakat langsung mengungkapkan keluhan warga petani tersebut, pada pengajian amaliyah akbar di Kecamatan Arse. “Kondisi kerusakan Irigasi Aek Sere

telah mencapai sekitar 70 persen, padahal keberadaannya sangat membantu meningkatkan hasil pertanian diwilayah ini,” katanya. Menanggapi hal tersebut, anggota DPRD Sumut Delima Pulungan mengatakan, dia menyambut baik keluhan dan akan menampung aspirasi tersebut. Dia akan menjadikannya sebagai salah satu bahan yang akan disampaikan kepada Pemprovsu agar memprioritaskan rehablitasi irigasi yang ada. “Ini menjadi masukan dan akan kita sampaikan nanti,”katanya. (ran/mer)

PDM Kirim 4 Kurban ke Tanah Karo dan Taput Sambungan Halaman 8

Drs H Adnan Effendi Zainuddin di Desa Suka Endebih, Kecamatan Kaban Jahe mengatakan, masyarakat sangat bahagia menerima hewan kurban tersebut. ”Mereka meneyembelih dan membagikan hewan kurban yang berasal dari Darul Mursyid itu,” ujar Naibaho dan warga muslim Tanah Karo dapat menikmati hewan kurban tahun ini. “Mewakili Masyarakat Muslim Karo, Drs H Adnan Effendi Zainuddin menyampaikan ucapan terimakasih kepada Darul Mursyid yang telah banyak memberi bantuan. Sebelumnya juga Darul Mursyid sudah

memberi bantuan bencana alam dan bantuan Alquran yang diserahkan di Masjid Suka Endebih,” tutur Naibaho. Lebih lanjut Naibaho mengatakan, hal yang sama juga tampak di Garoga, Taput. Melalui tokoh masyarakat Topas Pasaribu mengatakan, hewan kurban yang diberikan Darul Mursyid sangat bermanfaat. Dan masyarakat menyembelih hewan kurban tersebut pada hari pertama dan langsung dibagibagikan pada umat Nuslim di wilayah itu. ”Masyarakat di sana sangat bahagia dan berharap semoga ukuah ini tetap terjalin selamanya dan mendoakan Darul Mursyid semakin berprestasi serta maju,” pungkasnya. (ran/mer)

dimiliki pada generasi dengan tingkat kehadiran yang sempurna. “Dalam waktu dekat akan kita evaluasi kinerja para guru, dengan membuat pakta integritasnya dalam menjalankan tugas, memang kita telah menemukan adanya ketidak seriusan mereka dalam menjalankan tugas terutama yang bertugas di wilayah terpencil dengan tingkat kehadiran yang sangat minim,” terangnya.

Dikatakannya, bagi kepala sekolah atau guru yang bertugas dalam waktu dekat akan membuat pakta integritasnya dalam menjalanlan tugasnya. “Tujuannya agar kinerja mereka benar benar dirasakan, apalagi perhatian pemerintah telah begitu besar pada kesejahteraan mereka, seharusnya dibarengi juga dengan kinerja dan kesadaran akan tugasnya,”sebutnya. (ran/mer)

Tertibkan Baliho Caleg yang Langgar Peraturan KPU Nomor 15

Jalan Berlubang Ancam Pengendara Sambungan Halaman 8

dan sangat terpencil. “Kita terus memperhatikan mereka dengan mengalokasikan anggaran untuk menambah pendapatannya. Bagi guru yang bertugas di desa terpencil kita sediakan Rp1 juta, dan desa sangat terpencil Rp1,5 juta per bulan,” katanya. Namun kehadiran dan kesediaan para guru tersebut harus aktif mentransper ilmu pengetahun yang

Sambungan Halaman 8

masih bertebaran di Kota Psp ini. Karena sesuai dengan peraturan KPU Nomor 15 tersebut, calon legislatif belum diperbolehkan untuk memasang baliho, kecuali baliho partai politik yang dilengkapi dengan visi misi,” ungkap salah seorang aktivis Kota Padangsidimpuan Andi Lumalo Harahap, Jumat (18/10). Dia menambahkan, sebagai salah satu lembaga penyelenggara pemilu, KPU harus berpegang tuguh terhadap tugas dan fungsinya dan bertindak tegas dalam menjalankan peraturan yang telah dikeluarkan Komisi Pemilihan Umum Republik Indonesia. Sehingga para calon legislatif yang akan bertarung

pada Pileg 2014 mendatang dapat bersaing sehat dan masyarakat juga dapat merasakan kinerja dari lembaga tersebut. “Kita tidak perlu lagi menyebutkan contoh baliho caleg yang bertebaran di Kota Psp ini, namun tanggapan dari KPU yang sangat diperlukan dalam mengatasi persoalan tersebut. Selain itu, masyarakat juga telah lama menunggu-nunggu penertiban balihobaliho caleg tersebut, karena belum waktunya untuk mem asang alat peraga kampenya,” jelasnya. Dikatakannya lagi, menjelang Pileg 2014, telah banyak terlihat calon legislatif yang tidak memenuhi aturan yang diberikan KPU termasuk pemasanagan baliho. Sikap yang diberikan

calon legislatif tersebut sangat tidak etis bagi masyarakat sehingga dapat membuat masyarakat kurang percaya terhadap kepemimpinannya. “Menjalankan peraturan sesuai dengan ketentuan yang diberikan saja tidak bisa, apalagi untuk memperjuangkan hak-hak rakyat. Walaupun demikian kita tidak menyalahkan calon legislatif dan partainya, karena yang paling berperan didalam PKPU No 15 ini ialah KPU. Untuk itu, kita meminta kepada KPU agar bertindak tegas menjalankan fungsi dan tugasnya,” terangnya. Sementara itu saat METRO mencoba mengbungi Ketua KPU Kota Psp Muzakkir, ia mengatakan bahwa dirinya telah memberikan pernyataan secara

informal kepada Walikota Psp Andar Amin Harahap dalam hal penertiban baliho-baliho calon legislatif yang bertebaran di Kota Psp ini. Maksudnya, KPU harus bekerjasama dengan Pemerintah Kota Psp untuk melakukan penertiban tersebut, namun belum dapat kesimpulannya. “Karena saat itu kita hanya memberitahukan secara informal saja, dan saya masih menunggu Sekretaris Tawar pulang dari Medan. Selanjutnya akan diberikan surat secara Formal kepada Walikota Andar Amin Harahap untuk menindaklanjuti PKPU No 15 tersebut, dan akan bekerjasama juga dengan Panwaslu Kota Psp,”ungkapnya melalui telpon. (mag02/mer)

Masyarakat Diminta Awasi Kasus DAS Batang Angkola Sambungan Halaman 8

muncul dugaan-dugaan terkait pemeriksaan kasus pengaman tebing DAS Batang Angkola tersebut. “Seluruh lapisan masyarakat Kota Psp harus mengawasi perkembangan pemeriksaan pengaman tebing DAS Batang Angkola yang dilakukan Polresta Kota Psp. Pasalnya, sejak dilakukannya pemeriksaan terhadap oknum-oknum yang berkaitan pada waktu beberapa bulan yang lalu, hingga saat ini kita belum mengetahui perkembangan hasil pemeriksaannya,”

ungkap salah seorang Aktivis Pemerhati Birokrasi Pemerintahan di Kota Psp Habibillah Pohan, Jumat (18/10). Dia menambahkan, pengawasan lapisan masyarakat sangat diperlukan dalam penanganan kasus DAS Batang Angkola itu dikarenakan tidak adanya informasi selanjutnya yang diberikan kepolisian tentang pemeriksaan terhadap masyarakat. Sehingga masyarakat dapat mengtahui perkembangan pemeriksaan yang dilakukan kepolisian. “Kita ingin mengetahui sudah sejauh mana pemeriksaan yang dilakukan pihak kepolisian terhadap oknum-oknum yang

terlibat dalam kasus pengaman tebing DASBatangAngkolatersebut.Selanjutnya, Polresta Kota Psp harus membuktikan kepada masyarakat bahwa bukan hanya Kejaksaan yang mampu menuntaskan persoalan KKN,” terangnya. Dikatakannya lagi, sebagai negara yang demokratis, setiap orang berhak menyampaikan aspirasinya demi untuk terciptanya birokrasi yang bersih dengan KKN. Dan setiap orang sangat mengharapkan agar para pelaku KKN yang terbukti bersalah dapat dihukum sesuai dengan ketentuan yang berlaku. “Kita ingin pemerintahan Kota Psp

Pasar Tradisional Akan Dibenah

Warga Masih Andalkan Sungi untuk MCK Sambungan Halaman 8

punya sumur, warga penggir sungai selama ini hanya mengandalkan air sungai saja. Hal senada diutarakan Br Regar warga Sibatu Hanopan. Katanya, warga sekitar sungai di tempat mereka juga masih banyak warga yang menggunakan air sungai untuk MCK. “Warga masih banyak yang mandi dan mencuci di sini. Bahkan air ke masjid juga masih menggunakan air sungai ini sebagai MCK,” ujar Br Regar. Berbeda sedikit dengan sungai Batang Ayumi sungai Sibatu masih ter-

golong bersih. Sebab warga juga dituntut untuk saling menjaga kebersihan sungai ini. Sebab mereka menilai kegunaan sungai bagi keberlangsungan hidup warga masih sangat membutuhkan air sungai. Meski demikian, masyarakat punya harapan besar kepada Pemko Psp, agar memprioritaskan kebersihan sungai, atau membangun bak air bersih. “Banyak manfaat yang didapat warga dari sungai dan salah satunya tergantung pada keberlangsungan sungai. “Kami sangat berharap agar Pemko dapat memberdayakan sungai di Kota Psp,” harap Br Regar. (tan/mer)

ini bersih dengan unsur-unsur yang berbau korupsi, kolusi dan nepotisme (KKN). Untuk itu kita meminta agar Polresta Kota Psp dapat mengungkap kasus dugaan KKN yang terjadi pada DAS Batang Angkola,” jelasnya. Sementara itu saat METRO mencoba mengubungi salah seorang petugas kepolisian Unit Reskrim Polresta Kota Psp yang menangani permasalahan tersebut yaitu Aiptu Sakti, nomor HP yang digunakannya sedang tidak aktif. Setelah itu METRO mencoba menghubungi melalu SMS, tidak ada jawaban. (mag-02/mer)

Sambungan Halaman 8

melihat langsung dan mengumpulkan bahan untuk evaluasi, guna mengambil pembenahan kedepan,” ungkapnya usai meninjau aktivitas Pasar Baru Sipirok, Kabupaten Tapsel, Kamis (17/ 10). Dikatakan, dari hasil tinjauan dilapangan memang masih banyak hal yang perlu dibenahi agar pasar tradisional milik pemerintah tersebut bisa membuat rasa aman dan nyaman bagi pedagang dan masyarakat pengunjung pasar dimasa mendatang. “Masalah penanganan sampah dan

penataan pedagang terutama yang ada dihalaman dan badan jalan merupakan salah satu bahan yang akan kita jadikan PR,” sebutnya. Meninjau langsung kondisi pasar kata Awal, akan dilakukan secara berkesinambungan untuk mengevaluasi program pembenahan yang dirancang sehingga nantinya benar benar warga merasa terlayani dengan baik sesuai visi misi Bupati dan Wakil Bupati Tapsel. “Dan kita akan berupaya mendobrak PAD dari seluruh pasar, tentunya kita terlebih dulu mengevaluasi dan membenahi kondisi pasarnya,”pungkasnya. (ran/mer)

SAMBUNGAN METRO TABAGSEL Gerak Jamaah Nonpermit Dibatasi, Jalanan pun Sepi Sambungan Halaman 1 15 km. Memang ada angkutan musiman. Mulai kendaraan roda empat hingga ojek roda dua. Namun, tarifnya lumayan mahal, 300 sampai 500 riyal. Perjalanan tidak bisa normal karena macet di banyak titik. Jalanan baru akan relatif normal selepas proses mabit di Mina selesai. “Teman-teman terpaksa menunggu sambil menunggu jalanan tidak macet,” kata Muhammad Thoyib, jamaah asal Jakarta Timur, yang tinggal di pemondokan kawasan Bakhutmah. Semula dirinya ingin kembali ke pemondokan Jumat (18/10). Namun, dia memilih pulang lebih awal karena suasana maktab di Mina kurang nyaman untuk beristirahat atau tidur. Dia khawatir kesehatannya terganggu. Padahal, proses ritual ibadah haji masih cukup lama. Jamaah tidak bisa ditampung dalam satu kamar. “Tidur bertumpuk-tumpuk pun ruangan masih kurang,” ujarnya. Kondisi yang lumayan baik dialami jamaah

yang ikut kelompok bimbingan ibadah haji (KBIH). “Mungkin KBIH kan sudah punya jaringan. Jadi, mereka dipersiapkan sejak awal. Dari pengalaman ini, saya menjadi tahu banyak,” ungkap Thoyib. Jamaah Indonesia yang sudah bergerak ke pemondokan adalah yang nafar awal. Mereka kemarin memadati area Jamarat untuk menyelesaikan lempar jumrah ula, wustha, dan aqabah hari kedua. Sebagian lagi memilih nafar tsani (keberangkatan akhir). Mereka baru bergerak menuju pemondokan di Makkah, Jumat (18/10). Jumlah jamaah yang nafar tsani juga mencapai ribuan orang. Karena jamaah sudah bergerak menuju Makkah, kepadatan di Mina kini berangsurangsur susut dan kembali bergeser ke area Masjidilharam. Duta Besar Indonesia untuk Arab Saudi Gatot Abdullah Mansur mengungkapkan, kepadatan jamaah haji tidak seperti tahuntahun sebelumnya. Selain kebijakan pengurangan kuota 20 persen, pemerintah Saudi juga kian memperketat gerak jamaah haji nonpermit atau jamaah ilegal. “Jumlah mereka itu sekarang relatif sedikit.

Kalau sebelumnya, ribuan orang,” katanya. Mereka yang nekat dan terbukti melanggar aturan perhajian itu akan dideportasi. Selain itu, yang bersangkutan tidak boleh masuk ke Saudi selama 10 tahun. “Bagi penduduk setempat atau warga lokal yang didapati memberikan fasilitas untuk haji nonpermit juga kena sanksi. Mereka akan dibawa ke meja hijau dengan tuntutan satu tahun penjara serta fasilitas haji lainnya disita. Termasuk kendaraan yang mengangkut para jamaah. Staf Konsul Jenderal Republik Indonesia (KJRI) yang akan umrah tetap harus menggunakan jasa travel. Mereka tidak bisa seperti dulu dengan hanya dikoordinasikan KJRI Jeddah. Pemerintah Saudi juga mulai membatasi ibadah haji bagi warganya sendiri sampai 50 persen dari kuota sebelumnya. Hal itu salah satu imbas renovasi Masjidilharam yang baru akan kelar pada 2016. Berdasar pemberitaan salah satu media setempat, lebih dari 15.000 jamaah ilegal dikembalikan karena tidak memiliki izin. Selain itu, ada 63 perusahaan tanpa izin haji ditemukan. Lalu, ada 55 orang yang dituduh

Kekayaan dan Kebahagiaan Sambungan Halaman 1 serorang pekerja keras dan bersemangat. Apa yang membuatmu begitu?” tanya pria tersebut pada si pemuda. “Saya termotivasi oleh bos saya. Dia orang yang sangat sukses. Kelak saya pun ingin sukses seperti dia, makasaya meneladani sikap dan perilaku bos, agar suatu hari saya bisa sesukses beliau.” Si anak muda menjawab dengan penuh semangat. “Darimanakamumenilaikesuksesanbosmu?” “Bosku di usia yang sangat muda sudah menghasilkan harta yang berlimpah, memiliki beberapa perusahaan, dan banyak karyawan. Punya relasi orang-orang hebat. Penampilannya jugasangatmenawan,diaselaluberpakaianindah. Pokoknya aku sangat mengagumi dan

mengidolakan dia.” Lalu, pria itu pun bertanya “Apakah bosmu adalah orang yang bahagia?” Setelah terdiam sesaat, si pemuda menjawab “Eh...saya kiratidak! Saya jarangsekali melihat atau mendengarnya tertawa. Bahkan tersenyum pun bukan hal yang mudah baginya. Dia menderita sakit maag akut. Keluarganya juga berantakan, istrinyapergimeninggalkandia.Beberapakalisaya pernah ke rumah bos untuk mengantarkan dokumen dan lainnya. Biarpun rumahnya besar, megah dan mewah, tetapi terasa kosong, sepi, dan tampak suram.” Pemuda itu melanjutkan berbicara, “Pak, jujur saja, selama ini saya tidak pernah memikirkan tentang kebahagiaan. Bagi saya, sukses adalah kaya, hebat, dan keren. Tetapi, sekarang saya tahu,

memiliki rumah dan uang yang banyak, ternyata tidak menjamin kebahagiaan.” “Lihatlah anak muda, Tuhan begitu sayang kepadamu.Kecelakaankecilhariini,memberimu waktu untuk berpikir dan membenahi diri. Kerja kerasmu selama ini adalah sikap yang baik dan positif, asalkan kamu tahu untuk apa itu semua. Ingin kaya tidaklah salah, tapi usahakan menjadi orang kaya yang bahagia!” Memiliki kekayaan sebanyak apapun tidak menjamin kebahagiaan orang. Apalagi bila memperolehnya dengan jalan yang tidak halal ataumelanggarhukumalam,hukumnegara,serta mengorbankan nama baik dan kehormatan diri sendiri dan keluarga. Rasanya, semua nantinya akan sia-sia. Mari tetap semangat dalam berkarya &

mengangkut jamaah haji ilegal ditangkap dan 12.200 mobil yang membawa jamaah haji ilegal dipulangkan. Selepas prosesi ibadah di Mina, jamaah Indonesia akan bersiap-siap pulang kembali ke tanah air. Pemulangan kloter pertama dimulai hari ini, Sabtu (19/10). Jamaah tidak akan transit atau menginap dulu di Jeddah, tapi langsung menuju Bandara King Abdul Aziz Jeddah. Sebelumnya, jamaah menginap sehari di Hotel Transito. Menteri Agama (Menag) sekaligus Amirul Hajj Indonesia Suryadharma Ali berharap agar jadwal pemulangan jamaah tidak molor. Terkait dengan hal itu, dia mewanti-wanti PT Garuda Indonesia dan Saudi Airlines. “Tulis saja, Menag warning Garuda. Hal sama berlaku bagi Saudi Airlines,” tegas Menag. “Pemulangan jamaah tidak boleh lagi terlambat. Apalagi kacau-balau seperti tahun-tahun sebelumnya. Kalaupun ada delay, Garuda dan Saudi Airlines harus memperhatikan hak-hak jamaah,” katanya. Hak jamaah itu, antara lain, mendapat penginapan yang layak jika penundaan jadwal terbang di atas enam jam. Pihak maskapai juga wajib memberikan makanan dan minuman. (*/ca) berikhtiardengancarayang positif,baik, dan halal! Bangun kesuksesan dengan seimbang tanpa mengesampingkan kebahagiaan diri sendiri apalagi keluarga. (int)

Disiplin Buang Sampah BUDAYA buang sampah pada tempatnya, tidak bisa dipungkiri menjadi masalah bangsa Indonesia. Masyarakat masih terbiasa buang sampah sembarangan. Solois Indah Dewi Pertiwi (IDP) mengaku sangat keras akan aturan membuang sampah pada tempatnya. “Yang pasti kita harus tidak membuang sampah sembarangan, itu sudah poin bagus banget. Aku pengennya tidak ada banjir lagi,” kata IDP di acara penobatan Miss Earth Indonesia 2013 di Sasana Kriya, TMII, Jakarta Timur, belum lama ini. Selain menerapkan kebiasaan buang sampat sesuai tempat pada diri sendiri, dia juga mengimbau pada orang terdekatnya untuk disiplin dalam membuang sampah. “Itu adalah hal yang aku lakukan, sudah tidak buang sampah sembarangan. Kalau ada orang di deketku buang sampah sembarangan, biasanya aku tegur,” tutur IDP. Selain tidak membuang sampah sembarangan, IDP juga berusaha menghemat air dan listrik di rumahnya. “Kebetulan aku cuma tinggal sama adikku, aku lebih kasih tahu untuk lebih hemat energi ya. Gak nyalakan listrik banyak-banyak ya, dan secukupnya aja,” tandasnya. (int)

Dahlan Bekerja untuk Mengabdi Sambungan Halaman 1 hingga sukses menjadi Menteri BUMN terlihat bahwa Dahlan adalah sosok pekerja keras yang bekerja tidak hanya untuk dirinya sendiri namun untuk orang lain atau masyaarakat. “Karir dia sangat luar biasa, ia memulai benarbenardaribawah.Makadiasudahmengertiapayang diinginkan oleh para kalangan bawah,” ujarnya. Tak hanya itu, Dahlan Iskan yang pernah

merasakan peristiwa besar yang hampir mengorbankan nyawanya, cangkok hati menjadikannya sosok yang lebih memahami arti hidup. “Ia pernah berjuang untuk hidupnya dan menurutsayaorang-orangyangpernahmengalami hal berat yang nyawa sebagai taruhannya itu pasti lebihmemahamiartikehidupan.Tampak,apayang ia lakukan saat ini juga hanya untuk pengabdiannya kepada rakyatnya,” katanya. (put)


8

SABTU

19 Oktober 2013

G U RU DI DAERA H TERPENCIL D A N SANGAT TERPENCIL

Peroleh Gaji Tambahan

Tertibkan Baliho Caleg yang Langgar Peraturan KPU Nomor 15

TAPSEL-Bagi guru-guru yang bertugas di desa terpencil dan sangat terpencil akan diberikan pendapatan tambahan. Bagi guru yang bertugas di desa terpencil kita sediakan Rp1 juta, dan desa sangat terpencil Rp1,5 juta per bulan.

N

amun pemberian pendapatan tambahan harus dilalukan melalui evaluasi kerja yang baik, yakni mereka harus aktif mentransper ilmunya kerpada generasi dengan tingkat kehadiran yang sempurna. Kebijakan ini dilakukan Pemkab Tapsel yang dinakhodai Bupati H Syahrul M Pasaribu bersama Wakilnya Aldinz Rapolo Siregar yang akan terus mengupayakan peningkatan kualitas pelayanan di berbagai aspek. Syahrul Pasaribu

SIDIMPUAN-KPU Padangsidimpuan diminta menertibkan baliho calon legislatif (caleg) sesuai Peraturan KPU Nomor 15 tentang Pelaksanaan Kampenye Pemilihan Umum. Pasalnya, baliho-baliho caleg DPR, DPR Provinsi, dan DPRD masih banyak yang bertebaran di sepanjang jalan di Kota Psp. “KPU diminta tegas membersihkan alat peraga kampenye atau baliho calon legislatif yang

) Baca 60 Kuburan ...Hal 7

) Baca Tertibkan...Hal 7

(F:METRO/IST)

SUNGAI JADI MCK:Sebagian warga Kota Psp yang masih mengandalkan Sungai Batang Ayumi untuk mandi, cuci dan kakus (MCK).

Warga Masih Andalkan Sungai untuk MCK Teks foto

PDM Kirim 4 Kurban ke Tanah Karo dan Taput TAPSEL-Menyambut dan merayakan Idul Adha 1434 H, Pesantren Modern Unggulan Terpadu Darul Mursyid (PDM) menyalurkan 3 ekor sapi kurban ke Tanah Karo dan satu ekor ke Garoga, Taput. ”Kita bagi hewan hidup ke dua tempat tersebut karena dianggap cukup layak mendapatkannya dan jauh. Lebih mudah mengirim hewan hidup daripada dalam bentuk paket kurban,” ungkap Arman Lubis, Kepala Badan Zakat dan Infak (Bazidam) Darul Mursyid, Jumat (18/10).

Katanya, Tanah Karo barubaru ini dilanda bencana alam yakni meletusnya Gunung Sinabung. Jadi masyarakat di daerah tersebut terutama kaum Muslim sangat memerlukan bantuan. Hal inilah jadi dasar kuat Darul Mursyid mengirim hewan kurban tersebut. Divisi Humas Darul Mursyid Moratua Naibaho kepada METRO Jumat (18/10) mengatakan, saat menerima hewan kurban tersebut Ketua MUI Tanah Karo,

) Baca PDM ...Hal 7

SIDIMPUAN-Sebagian masyarakat Kota Padangsidimpuan (Psp) hingga saat ini masih menggunakan Sungai Batang Ayumi dan Sungai Aek Sibontar untuk mandi cuci kakus (MCK). Br Lubis kepada METRO,

Jumat (18/10) mengatakan, sebagian besar warga setempat menggunakan air Sungai Batang Ayumi sebagai MCK. “Sejak dulu masyarakat masih tetap mempergunakan air Sungai Batang Ayumi ini untuk MCK,” ucap Br Lubis.

Walau semakin hari kondisi sungai semakin tercemari dengan berbagai jenis sampah warga yang dibuang sembarangan ke sungai. Mau tak mau, warga harus tetap memakai air yang sudah tercemari tersebut untuk MCK. Sebab selain tidak

Pasar Tradisional Akan Dibenahi TAPSEL-Bentuk keseriusan dan komitmen, Pemkab Tapsel akan membenahi kondisi seluruh pasar tradisional yang ada di 14 kecamatan di Tapsel. Untuk pelaksanaannya, Kepala Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Koperindag) Tapsel Awaluddin Sibarani sudah memulai kegiatan peninjauan pasar, agar mengetahui apa saja yang perlu dibenahi Kamis (17/10) lalu. “Langkah ini bertujuan

) Baca Pasar...Hal 7

Jalan Berlubang Ancam Pengendara (F:METRO/AMRAN POHAN)

BERKURBANPelaksanaan kurban di halamn Kantor Capem PT Bank Sumut Sipirok.

Bank Sumut KCP Sipirok Bagikan Daging Kurban SIPIROK-Memaknai hari Raya Idul Adha (kurban) dengan penuh rasa kebersamaan, karyawan dan karyawati Kantor Cabang Pembantu (Capem) PT Bank Sumut Sipirok, Tapsel menyembelih 3 ekor hewan kurban berupa sapi. Kepala kantor Capem PT Bank Sumut Sipirok H Husni Siregar kepada METRO Jumat (18/10) mengatakan, kegiatan sebagai bentuk ungkapan terima kasih atas rezeki yang diberikan Allah

SWT yang telah dilakukan secara rutin dalam dua tahun terakhir dan akan terus meningkatkannya di masa masa mendatang. “Manfaatnya cukup besar dalam menjaga dan memiilhara silaturahmi di tengah umat,” katanya sambil menerangkan peserta kurban berasal dari karyawan dan keluarga Capem Bank Sumut Sipirok. Katanya, sebagai karyawan

) Baca Bank ...Hal 7

SIDIMPUAN- Dua titik jalan berlubang di Jalan Sudirman depan Kantor Satpol PP Kota Padangsidimpuan (Psp) mengancam keselamatan pengendara. Pasalnya, sejak beberapa bulan lalu, sudah sering pengendara terjatuh. Sehingga sangat dikhawatirkan semakin mengakibatkan kecelakaan. Warga Kampung Marancar Faisal Windo yang sering melalui jalan ini, Jumat (18/10) menyebutkan , di samping jalan sudah sempit, pada malam di

) Baca Jalan ...Hal 7

Sudah sering ada yang jatuh di situ, karena dia ngggak tahu keadaan jalan itu.” Faisal

(F:METRO/PARNINGOTAN)

BERLUBANG-Jalan berlubang di Jalan Sudirman depan Kantor Satpol PP Kota Psp yang mengancam keselamatan pengendara.

Warga Harap Pemprovsu Benahi Irigasi Aek Sere TAPSEL-Warga Kecamatan Arse, Tapsel meminta perhatian Pemprovsu agar memperbaiki kerusakan irigasi Aek Sere. Pa-

salnya fungsi irigasi itu sangat vital bagi petani untuk meningkatkan

) Baca Warga...Hal 7

Masyarakat Diminta Awasi Kasus DAS Batang Angkola SIDIMPUAN-Terkait belum adanya perkembangan penyelidikan soal ambruknya pengaman tebing daerah aliran sungai (DAS) Batang Angkola yang dilakukan Polresta Kota Psp, seluruh

lapisan masyarakat diharapkan terus mengawasi jalannya pemeriksaan. Dengan demikian, tidak akan

) Baca Masyarakat...Hal 7


SABTU 19 Oktober 2013

Kinerja SKPD Kurang Serius

PAD Palas Terancam Tak Tercapai

PALAS-Target Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Palas TA 2013 sebesar Rp21 miliar terancam tidak tercapai, karena ditemukan banyak pimpinan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) Palas hingga camat, tidak bekerja dengan serius dalam mencapai target PAD tersebut. Demikian disampaikan Aktivis Palas Bukhori Siregar, Jumat (18/10). Menurutnya, target PAD yang masih tergolong rendah dan jauh di bawah dana alokasi umum (DAU) Pemkab Palas tersebut. “Padahal penunjang transportasi cukup memadai untuk memenuhi PAD, termasuk kenderaan dinas, biaya perjalanan dinas, administrasi kantor dan sumber daya manusia (SDM)

Para jamaah Haji dari penjuru dunia saat Thawaf mengelilingi Kabah. Hingga kemarin, jamaah haji asal Kabupaten Madina diinformasikan dalam kondisi sehat.

396 Jamaah Haji Asal Madina Sehat MADINA-396 jamaah haji asal Kabupaten Mandailing Natal (Madina) hingga hari Jumat (18/10) masih dalam kondisi sehat dan belum ada terkendala dalam melaksanakan ibadah. Dan saat ini jamaah sedang melaksanakan nafar tsani di kota Mina.

Demikian disampaikan Kepala Kementerian Agama Kabupaten Madina, Drs H Muksin Batubara MPd yang dikonfirmasi METRO di Makkah melalui telepon seluler, Jumat

(18/10) sekira pukul 13.30 WIB. Muksin, salah seorang tim pembimbing haji dari Madina mengatakan, selama 22 hari berada di tanah suci, jamaah asal kabupaten Madina masih

dalam kondisi sehat dan tidak ada kendala berarti selama menjalankan ibadah. Hal ini pantas disyukuri oleh masyarakat, khususnya keluarga jamaah.

“Alhamdulillah, sampai saat ini jamaah kita semuanya dalam kondisi sehat dan bisa menjalankan ibadah dengan

Baca 396 ...Hal 10

Calon Nasabah Dipermalukan Karyawan Bank Lewat SMS MADINA-H Handiyan Harahap, warga Jalan Young Panah Hijau Kecamatan Medan Marelan Kota Medan mengaku tersinggung dan merasa dilecehkan salah seorang karyawan di Bank Syariah Mandiri (BSM) Panyabungan Kabupaten Mandailing Natal melalui pesan singkat (SMS) belum lama ini. Informasi dihimpun dari Handiyan didampingi salah seorang keluarganya, Baun

Aritonang kepada METRO, Jumat (18/10) di Panyabungan, kejadian berawal dari komunikasi lewat telepon sekira dua pekan lalu. Ketika itu HD yang mengaku salah seorang pegawai di BSM Panyabungan menelpon Handiyan dan mempromosikan program BSM untuk berinvestasi melalui penanaman modal. Setelah beberapa lama berkomunika-

Baca Calon ...Hal 10

PP Halongonan Akan Gelar Musancab PALUTA-Pimpina Anak Cabang Pemuda Pancasila (PAC PP) Kecamatan Halongonan, Kabupaten Padang Lawas Utara (Paluta) dijadwalkan akan menggelar Musyawarah Anak Cabang (Musancab) Selasa (22/10) di Kantor Sekretariat MPC PP Paluta Jalan SM Raja, Lingkungan I, Kelurahan Pasar Gunung Tua. Kegiatan Musancab periode 2013-2016 disamping memilih kepengurusan baru, juga dige-

lar sebagai langkah awal PP untuk back to zero, serta evaluasi dan kaderisasi kepemimpinan, membangun kesamaan persepsi dan meningkatkan fungsi PP sebagai Organisasi K e m a s ya r a k a t a n (Ormas). Ketua MPC PP Paluta, Jaharuddin Siregar atau akrab dikenal dengan panggilan Cikles didampingi Sekretaris Khoiruddin Hara-

Baca PP...Hal 10

Mobil ambulance bawa 3 penumpang masuk jurang sedalam 30 meter di Jalinsum Desa Pancurnapitu, Siatas Barita, Taput.

Ambulans dan 3 Penumpang Masuk Jurang Sedalam 30 Meter TAPUT- Satu unit mobil ambulans nomor polisi B 9702 PCD bermerek salah satu parpol di Samosir dan tiga penumpang, termasuk sopir masuk ke jurang sedalam 30 meter di Jalinsum Desa Pan-

curnapitu, Siatas Barita, Taput, Jumat (18/10) sekira pukul 16.20 WIB. Ketiga korban, yakni Josten Tamba (23), Imron Nainggolan dan sopir Jahiras Manullang mengalami luka-luka ringan.

Ketiganya merupakan penduduk Sidikalang, Kabupaten Dairi. Informasi dihimpun METRO di lokasi kejadian menyebutkan, mobil ambulans melaju dari arah Tarutung me-

Baca PAD ...Hal 10

Bupati Paluta Sampaikan LKPJ 5 Tahunan PALUTA-Bupati dan Wakil Bupati (Wabup) Padang Lawas Utara (Paluta) menyampaikan Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) akhir masa jabatan Bupati dan Wabup Paluta periode 2008-2013 pada sidang paripurna istimewa, di ruang sidang utama Gedung DPRD Paluta, Jumat (18/10). Dalam acara itu, Bupati Paluta Drs H Bachrum Harahap melalui Wabup Riskon Hasibuan menyampaikan, LKPJ dihadapan para pimpinan DPRD dan segenap anggota DPRD Paluta yang dihadiri Plt Sekda Drs Hailullah Harahap, anggota FKPD dan pimpinan SKPD. Sidang paripurna istimewa itu dipimpin Ketua DPRD Paluta Muchlis Harahap. Dalam sambutannya, Riskon menyampaikan rasa terima kasihnya terhadap DPRD Paluta dalam menanggapi dan memberikan catatan terhadap LKPJ Bupati. Rekomendasi DPRD tersebut,

Baca Bupati ...Hal 10

nuju Pahae. Mobil yang dikemudikan Munullang tersebut berangkat dari Pangururan dengan tujuan ke Pekanbaru.

Baca Ambulans ...Hal 10

Banting Setir di Tikungan, Avanza Seruduk Angkot 1 Penumpang Luka-luka

TAPUT- Diduga akibat jalan licin karena hujan gerimis, mobil Avanza BK 1725 LU yang dikemudikan Pahatan Harahap (24) banting setir ke

FOTO: HORDEN SILALAHI

kanan dan menyeruduk mobil angkot CV PO Silindung BB 1954 BA yang dikemudikan Romel Hutauruk (20). Lakalantas tersebut terjadi di tikungan Jalinsum Km 15-16 Tarutung-Siborongborong, tepatnya di Desa Hutaraja, Sipoholon, Kamis (17/10) sekira pukul 15.00 WIB. Akibat kecelakaan itu, seorang pelajar penumpang angkutan CV PO Silindung, Sarima Tampubolon (15) mengal-

Bagian depan mobil angkot CV PO Silindung tampak ringsek saat berada di lokasi kejadian.

Baca Banting ...Hal 10

Kusnadi

Walhi Sumut Minta

Audit Lingkungan PT Inalum TOBASA- Wahana Lingkungan Hidup (Walhi) Sumut meminta agar mengaudit lingkungan PT Indonesia Asahan Aluminium (Inalum) melalui lembaga independen maupun lembaga lingkungan internasional, sebelum upaya akuisisi dilakukan oleh pemerintah Indonesia terhadap Jepang yang memiliki saham 58,88 persen atas perusahaan itu. “Per 1 November mendatang, Inalum akan diambil alih oleh pemerintah pusat sepenuhnya dalam format Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Dengan luasan power plant

Baca Audit ...Hal 10


SABTU 19 Oktober 2013

Satlantas Polres & Dishubkominfo Tobasa Gelar Razia

Truk Over Tonase Dikembalikan

TOBASA- Puluhan truk melebihi tonase dikembalikan ke pangkalan muatannya untuk mengurangi berat muatan sesuai dengan tonase yang telah ditentukan pada buku uji kendaraan yakni maksimal 21 ton, termasuk berat kendaraan. Demikian disampaikan Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Tobasa Pargaulan Sianipar saat melakukan razia rutin terhadap truk yang melebihi tonane, Kamis (17/10). Menurutnya, dari hasil razia, banyak ditemukan truk yang membawa beban mencapai 40 ton. Menurut Pargaulan, razia yang digelar bersama Satlantas Polres Tobasa yang dipimpin Kasatlantas AKP M Napitupulu ini untuk memberikan pelajaran kepada sopir truk agar tidak membawa beban melebihi tonase yang telah ditentukan. “Kita akan melakukan razia ini secara rutin. Selain mengembalikan truk yang kelebihan tonase ke pangkalannya, ada juga truk yang kita tilang,” jelasnya. Pargaulan mengatakan, upaya penertiban ini merupakan langkah Pemkab Tobasa melalui Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika atas keluhan masyarakat dan pengguna jalan atas banyaknya kendaraan yang melebihi tonase lewat di Tobasa mulai Jalinsum Balige, Laguboti, Silimbat dan Kota Porsea. Kondisi

ini mengakibatkan banyak jalan yang rusak dan angka kecelakaan meningkat serta mengganggu pengguna jalan lainnya. “Sebelum razia digelar, kita sudah melaksanakan rapat dengan pemilik atau pengelola truk yang difasilitasi manajemen PT TPL. Jadi sebelum razia, kita sudah menyampaikan aba-aba agar tonase truk yang dibawa tidak melanggar buku uji kendaraan,” jelasnya. Sebelumnya, Kabid Keselamatan dan Pengendalian Lalu Lintas O Samosir mengatakan, razia ini terkait persyaratan teknis muatan lebih diukur berdasarkan ukuran kendaraan, panjang, lebar dan tinggi. Namun kenyataannya, di lapangan banyak ditemukan kendaraan truk sudah dimodifikasi, ada perubahan dimensi kendaraan sehingga menyalahi aturan sesuai uji tipe kendaraan. Adanya modifikasi kendaraan bertujuan untuk menambah kekuataan kendaraan untuk mengangkut muatan. Padahal kondisi ini mengakibatkan kerusakan jalan, mengganggu pengguna jalan dan dapat mengakibatkan meningkatnya angka kecelakaan. Selain itu, Ojak menambahkan, sesuai dengan buku uji kendaraan ditentukan truk di lapangan rata-rata bermuatan 21 ton. Namun setelah diuji, muatan truk lebih dari 21 ton. (jantro)

Calon Nasabah Dipermalukan Karyawan Bank Lewat SMS Sambungan Halaman 9 si dengan baik, Handiyan setuju untuk menanamkan modal sebesar Rp2 miliar di BSM Panyabungan. Namun beberapa hari kemudian, uang yang dijanjikan oleh Handiyan sebesar Rp2 miliar itu jumlahnya sudah tidak utuh, karena menurut Handiyan sudah dibelanjakan keperluan bisnisnya. Namun dia tetap berkomitmen untuk menanamkan modal di BSM lebih Rp1 miliar. “Awalnya yang ditawarkan adalah Rp2 miliar, namun uang itu saya belanjakan untuk keperluan usaha dan jumlahnya tidak segitu lagi, tetapi saya bilang masih mau. Namun dia mencaci maki saya lewat pesan singkat seolah-olah saya sebagai orang yang kurang kerjaan. Tentu saya tersinggung karena yang membuka komunikasi adalah mereka, bukan saya. Saya juga tidak tahu dari mana mereka tahu kontak saya,” beber Baun Aritonang selaku mewakili H Handiyan meniru pengakuan pak Haji itu. Dijelaskan Baun, setelah mendapat cacian di telepon, H Handiyan mengatakan akan menutup rencana untuk menanamkan modalnya di BSM Panyabungan. Namun dijawab melalui pesan singkat. “Buka rekening aja ga’ punya duit, palagi mau punya duit 2 M,,,mimpi x ya, enak aja bilang tutup, duitmu aja ga’ ada mau ditutup, ga’ usah banyak gaya klo mmang ga’ punya duit, dasar Penipu,” pesan HD ke Handiyan lewat SMS yang ditunjukkan Baun ke wartawan. Menurut Baun, mereka sekeluarga sangat tersinggung atas perlakuan HD yang sudah melecehkan Handiyan Harahap selaku calon nasabah di

BSM Panyabungan. Dimana seharusnya sikap dan statemen seperti itu tidak dikeluarkan HD. “Kami atas nama keluarga sangat tersinggung, karena mereka yang menawarkan program dan mengajak saudara kami untuk berinvestasi. Nyatanya belum dimulai, sudah mengeluarkan ucapan pelecehan. Kami merasa dipermalukan. Dalam waktu dekat jika mereka tidak datang memohon maaf, melalui kuasa hukum akan kami bawa persoalan ini ke jalur hukum,” ucap Baun. Sementara, HD yang dikonfirmasi mengenai kejadian itu mengatakan dia tidak bisa melayani konfirmasi persoalan itu, dan sedang sibuk mengurusi nasabah. “Maaf ya, saya sedang sibuk mengurus nasabah,” katanya ditelepon. Dan saat ditanyai soal kejadian itu lewat pesan singkat, dia menjawab bahwa yang akan memberikan jawaban adalah pimpinan. “Maaf saya tidak bisa jawab karena saya punya pimpinan. Dari informasinya pimpinan saya yang akan menjawab,” bunyi pesan HD. Sementara Kepala BSM Panyabungan, Lukman Siregar kepada METRO mengatakan sudah mengetahui kejadian antara H Handiyan dengan salah seorang stafnya di BSM Panyabungan. Dikatakan Lukman, persoalan ini sudah dilakukan mediasi antar keduanya dan dia sudah melakukan komunikasi. “Sebenarnya sudah ada komunikasi kami dengan pak Handiyan, dan sudah kami ajak berdiskusi. Saya sudah tahu persoalannya. Dan ini akan kami selesaikan dengan cara kekeluargaan,” ucap Lukman. (wan) BAGS TOUR & TRAVEL Melayani : Tiket pesawat (Domestik & Internasional), Tiket KA (Seluruh Indonesia), Kamar Hotel (Seluruh Indonesia), City Tour/Holiday (Nasional & Internasional) dan Umroh. Raih hadiah 30 unit Blackberry. Hub: Benni Apnosa HP. 0813 3132 6553 Pin BB: 27C6B7B7 (Kami beri anda harga termurah)

DICARI INVESTOR: Income pasti 5 Juta setiap hari selama 100 hari (No MLM). Hub: PT. MONEX T+6221-41008844 atau? sms "PETUNJUK" HP. 0878 7671 6076 (www.monexal..com) TELEX FREE.COM : Jaminan gaji tetap perminggu 50% selama 52 minggu (tanpa merekrut) Hub: HP. 0856 9535 3778 Pin 267A5D66 atau? SMS "NAMA+ALAMAT" HP. 0819 63 8441 PELUANG BISNIS : Jadi agen susu bubuk kambing etawa organik (bukan MLM), modal kecil profit besar 1 ktk isi 10 sachet @20 gram. Info 0811 306 462, www.g-milk.net

Perpustakaan SDN Tak Berfungsi Kadisdik: Tahun Depan Buku Datang

TOBASA- Banyak perpustakaan yang sudah selesai dibangun sebagai sarana penunjang kegitan belajar mengajar di SDN yang tersebar di wilayah Tobasa, hingga sekarang belum berfungsi. Padahal pembangunan fisik gedung perpustakaan yang dibangun mulai tahun 2010 tersebut menghabiskan dana miliaran rupiah. Demikian disampaikan LSM

ICW divisi investigasi Sogar Manurung didampingi Ketua Aktivis Muda Tobasa Amien Naibaho, Jumat (18/10). Pihaknya sangat menyayangkan pembangunan sarana fisik yang bersumber dari APBN tidak dimanfaatkan pelajar. Padahal, perpustakaan memiliki peran startegis dalam pendidikan yang secara langsung dapat membantu terselenggaranya pendidikan

dalam memperkaya, mendukung, memberikan kekuatan dan mengupayakan program pendidikan yang memenuhi setiap kebutuhan siswa. “Harus segera difungsikan, karena bagaimanapun perpustakaan dapat menujang kegiatan belajar di sekolah. Sayang kalau tidak difungsikan. Bupati harus segera mengevaluasi kinerja Kadis Pendi-

kan Tobasa, sebelum kualitas pendidikan lebih parah,” ketus Sogar. Menurut dia, masyarakat tidak mengetahui apa penyebab sehingga perpustakaan itu tidak kunjung berfungsi. Padahal, dengan keberadaan perpustakaan ini sangat memiliki peran besar untuk menambah ilmu pengetahuan. Sementara itu, Kadis Pen-

didikan Tobasa Mariani Simorangkir saat dikonfirmasi di ruang kerjanya mengaku perpustakaan itu akan difungsikan tahun depan. “Perpustakaan SDN di beberapa wilayah memang saat ini belum difungsikan. Kita masih menunggu pengadaan buku tahun 2014,” ujarnya singkat sambil terburu-buru meninggalkan ruangannya. (jantro/mua)

396 Jamaah Haji Asal Madina Sehat

Sambungan Halaman 9

baik berkat bantuan doa dari masyarakat kita. Sebagian jamaah kita masih berada di kota Mina untuk melaksanakan ritual Nafar Tsani. Dan sebelum terbenam matahari nanti, jamaah yang di Mina akan memasuki Maktab. Secara umum tidak ada kendala berarti. Semua sehat dan berjalan baik. Sebagian besar yang melakukan Nafar Awwal sudah berada di Maktab sejak semalam sore, dan sekarang se-

dang menunggu waktu shalat jumat. Insya Allah nanti malam jamaah haji kita akan melakukan tawaf ifadah, yaitu mengelilingi Ka’bah sebanyak 7 kali. Mohon doa dari seluruh masyarakat agar jamaah tetap bisa melaksanakan semua ibadah haji dengan sempurna. Apalagi tawaf ifadah ini tingkat kepadatan manusia sangat tinggi,” sebut Muksin melalui pesan singkat kepada wartawan. Menanggapi informasi kondisi jamaah haji yang kini

masih berada di Makkah, Sahrial Pulungan, keluarga dari salah seorang jamaah haji dari desa Lumbandolok Kecamatan Siabu mengaku sangat bersyukur dan gembira mendapat informasi mengenai kondisi jamaah. Dan berharap agar bisa menjalankan ibadah rukun, wajib, sah dan sunat haji. “Alhamdulillah, semua keluarga kita dalam kondisi sehat. Semoga bisa menjadi haji yang mabrur dan selamat hingga pulang nantinya,” kata

PP Halongonan Akan Gelar Musancab Sambungan Halaman 9 hap, Bendahara MPC Erando M Harahap, Wakil Ketua Abdi Dermawan Rambe, dan Wakil Sekretaris Muhammad Pane, usai rapat kepanitiaan yang digelar di sekretariat MPC PP Paluta, Jumat (18/10) menyebutkan, pelaksanaan Musancab ini sesuai dengan anggaran dasar dan anggaran rumah tangga (AD/ART) dan peraturan organisasi. “Berdasarkan hasil rapat yang dilaksanakan bersama panitia Musancab PP Kecamatan Halongonan, disepakati digelar Se-

lasa (22/10) depan,” ujar Abdi dan Muhammad Pane. Abdi Rambe selaku penerima mandat ketua caretaker mengatakan, mereka dimandatkan untuk melakukan konsolidasi dan koordinasi hingga terbentuknya kepengurusan PAC PP Halongonan, yang saat ini sudah dibekukan oleh MPC PP Paluta. “Kita ditunjuk dan dipercayakan untuk melakukan pembenahan dalam tubuh PP Kecamatan Halongonan, agar kedepan PP bisa semakin eksis di Paluta,” katanya. Muhammad Pane menam-

bahkan, jika tidak ada halangan sesuai rencana, Musancab PAC PP Kecamatan Halongonan akan dibuka langsung Ketua MPC PP Paluta Jaharuddin dan diikuti 7 pengurus ranting di wilayah Kecamatan Halongonan, serta dihadiri 100 undangan, diantaranya dari MPC, unsur Muspika, pengurus Koti dan undangan lainnya. Pihaknya berharap Musancab dapat berjalan lancar dan sukses untuk kepentingan konsolidasi organisasi dan pemantapan eksistensi organisasi PP di wilayah Kecamatan Halongonan. (phn)

Audit Lingkungan PT Inalum Sambungan Halaman 9 (Paritohan) 320.000 m2 dan smelting plant (Kuala Tanjung) 2.050.000 m2. Beberapa bulan lalu Walhi Sumut meminta agar sebelum dilakukan proses akuisisi, sebaiknya dilakukan lebih dulu audit lingkungan secara menyeluruh. Permintaan ini didasarkan dengan beberapa argumen guna memastikan bahwa pasca operasi, Inalum benar adanya tidak mencemari lingkungan setempat,” tulis Ketua Walhi Sumut Kusnadi melalui kontak emailnya yang dikirimkan kepada koran ini, Jumat (18/10). Disebutkannya, Inalum yang berada di wilayah administratif Desa Kuala Tanjung, Kecamatan Sei Suka, Kabupaten Batubara yang mulai didirikan sejak 6 Januari 1976, dengan status penanaman modal asing (PMA), perlu mendapat ketelitian secara menyeluruh, baik dari sisi ekonomis maupun lingkungan sebelum proses akuisisi. “Jadi, jika hasil audit lingkungan itu nantinya positif bahwa Inalum telah mence-

mari lingkungan, maka pemerintah dapat mengajukan keberatan melalui gugatan hukum dengan tuntutan recovery lingkungan setempat dan beberapa mekanisme kompensasi lain,” papar Kusnadi. Namun, jika hasil audit lingkungan negatif, maka pemerintah segera melakukan revitalisasi berbagai instalasi operasi produksi dan penanganan limbah. Hal ini guna memastikan bahwa proses produksi tersebut betul-betul tidak mencemari lingkungan. “Jika ini dilakukan, maka operasional Inalum pasca akuisisi akan lebih baik dan dapat meningkatkan kepercayaan publik nasional dan internasional,” sambungnya. Provinsi Sumut, saat ini memang masih defisit energi listrik sekitar 300 MW. Namun, selama proses penghentian sementara operasional tersebut, maka produksi energi listrik yang dihasilkan dari Inalum sebesar 630 MW dapat disalurkan sepenuhnya untuk menjawab kebutuhan krisis energi listrik yang terjadi di Sumut.

Dengan begitu, maka pemerintah dapat mengurangi biaya over head dalam jumlah besar atas beban biaya sewa genset dan konsumsi solar untuk operasional genset. Jika ini dilakukan, maka seluruh roda ekonomi di Sumut akan bergairah, UKM meningkat, gesekan sosial menurun dan produktivitas kerja meningkat. “Lalu, surplus energi listrik tersebut sebesar 360 MW jangan buru-buru di jual ke Singapura atau Malaysia. Kenapa, karena surplus energi listrik ini akan mendorong pihak-pihak pemilik modal berbisnis di Sumut. Kalau ada anggapan bahwa penutupan sementara atas Inalum akan menambah pengangguran, itu salah total. Mereka adalah tenaga profesional, tentunya dapat difasilitasi oleh pemerintah untuk disalurkan ke industri strategis di Indonesia. Mereka pasti bangga sebagai anak bangsa dapat berperan serta dalam mengatasi persoalan krisis listrik yang akut di Sumut,” terangnya. (hsl/mua)

Bupati Paluta Sampaikan LKPJ 5 Tahunan Sambungan Halaman 9 kedepannya akan dijadikan sebagai masukan demi keberhasilan program pembangunan di Paluta. Dimana, katanya, LKPJ akhir masa jabatan ini disusun untuk memenuhi kewajiban pemerintah daerah sebagai bagian dari implementasi Peratu-

ran Pemerintah Republik Indonesia Nomor 3 Tahun 2007 tentang Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah kepada Pemerintah, Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Kepala Daerah kepada Dewan Perwakilan Rakyat Daerah dan Informasi Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah kepada masyarakat.

Penyampaian LKPJ ini juga katanya merupakan bentuk akuntabilitas publik kepada pihak yang memberikan amanah, yang disusun secara akuntabel, transparan dan partisipatif dalam mewujudkan pemerintahan yang baik (Good Governance), dengan Sistem Akuntansi Keuangan Daerah (SAKD). (phn)

Syahrial. Seperti diberitakan sebelumnya, jumlah jamaah calon haji yang diberangkatkan tahun ini sebanyak 396 orang, terdiri dari 242 laki-laki dan 254 perempuan. Dan jamaah Calhaj Madina tergabung dalam kloter 14 bergabung dengan Jamaah dari Kabupaten Dairi dan Karo. Dan diberangkatkan pada hari Rabu 25 September bulan lalu. Selama di Makkah, Calhaj asal Madina berada di Jarwal dengan nomor maktab 25 dan nomor

rumah 504. Kemudian berangkat ke Madinah 28 Oktober 2013. Pemulangan atau tiba di bandara Kuala Namu pada 6 Nopember 2013. Sementara, Calhaj termuda tahun ini adalah Hibatullah bin HM Syafaruddin berusia 19 tahun asal Kelurahan Dalan Lidang Kecamatan Panyabungan. Sedangkan calhaj tertua yaitu Dewanna binti Bullah, usia 85 tahun, berasal dari Desa Salambue Kecamatan Panyabungan. (wan)

PAD Palas Terancam Tak Tercapai

Sambungan Halaman 9

pegawai negeri sipil (PNS) dalam mewujudkan PAD tersebut,” terangnya. Sejatinya TSO sebagai Bupati Palas sudah seharusnya melakukan evaluasi bagi pimpinan SKPD yang target PAD-nya tidak tercapai. Begitu juga bagi SKPD teknis yang menjadi penunjang PAD. “TSO harus tegas, kalau PAD tidak tercapai berarti TSO sebagai Bupati kurang tegas dan dinilai gagal dalam mewujudkan program itu,” ucapnya. Padahal katanya, sumber PAD murni cukup untuk menutupi PAD Palas yang tergolong masih realistis dan rendah tersebut, terutama dari izin mendirikan bangunan (IMB), galian C, Retribusi Pajak dan sampah, izin HO dan lainnya. “Dari sini saja saya kira sudah cukup, jika semua SKPD berjalan dengan serius menca-

pai target itu, karena malu kita dengan anggaran penunjang program miliaran dan kenderaan dinas yang mewah, namun PAD setingkat Rp21 miliar tak tercapai,” tukasnya. Kadis Pendapatan Pengelolaan Keuangan Asset Daerah (PPKAD) Hasanuddin Nasution SSos mengatakan, hingga saat ini realisasi PAD Palas TA 2013 sudah mencapai 76 persen dan diperkirakan bisa tercapai, bahkan over target, jika SKPD teknis serius dalam pemenuhan target tersebut. “Kalau SKPD teknis yang menjadi sumber PAD berjalan dan bekerja serius dengan waktu yang tidak lami lagi, maka diperkirakan akan bisa over target,” sebut Kadis. Karena, kata Kadis, untuk sumber PAD murni seperti galian C, IMB, izin HO, retribusi, pemakaian kekayaan daerah, amdal dan pasar, maka diperkirakan secara logis bisa tercapai. (amr)

Ambulans dan 3 Penumpang Masuk Jurang Sedalam 30 Meter Sambungan Halaman 9 Saat berada di Desa Pancurnapitu, Siatas Barita, sopir ambulans Manullang bermaksud ingin mendahului sebuah sepedamotor yang berada di depannya. Namun, diduga Manullang tidak dapat mengendalikan laju mobilnya, sehingga masuk ke jurang sedalam 30 meter yang berada di sisi kanan mobil tersebut. Melihat kejadian itu, warga pun memberikan pertolongan dan mengevakuasi ketiga korban ke rumah penduduk untuk mendapatkan pertolongan. Selanjutnya petugas Polres Taput langsung turun ke TKP. Mudi Panggabean, salah seorang warga mengatakan, awalnya sopir ambulans berniat mendahului sepedamotor yang ada di depannya. Entah mengapa, mobil ini malah masuk ke dalam jurang yang berada di sisi kanannya,” ujarnya. Menurut dia, pengendara sepedamotor yang berada di depan mobil tersebut melihat kejadian dan langsung berteriak minta tolong. Warga pun akhirnya berdatangan dan membantu penumpang keluar dari jurang. Sementara itu, sopir ambu-

lans Jahiras Manullang mengaku berangkat dari Pangururan untuk menjemput keluarga yang sakit di Pekanbaru. Dia mengaku tidak mengetahui bagaimana peristiwa tersebut terjadi. “Saya juga tidak tahu kenapa mobil itu bisa lari ke kanan dan masuk ke dalam jurang,” ungkap Manullang saat dirawat di sebuah praktik bidan tidak jauh dari lokasi kejadian. Manullang sendiri mengalami luka ringan di sekujur tubuhnya. Sementara dua temannya, mendapat luka lecet dan beristirahat di rumah penduduk di sekitar lokasi kejadian. Pantauan METRO, mobil ambulans berada di jurang dengan kondisis ban mobil di atas. Mobil tersebut terganjal pohon kopi sehingga tidak masuk ke dasar jurang sedalam 50 meter. Sementara itu, Kasubbag Humas Polres Taput Aiptu W Baringbing yang dihubungi melalui telepon selulernya membenarkan peristiwa itu. “Saat ini kita masih menangani kasus tersebut. Kita juga masih melalukan pemeriksaan terhadap saksi dan korban untuk mengetahui kronologis kejadian,” ungkapnya. (cr-02/mua)

Banting Setir di Tikungan, Avanza Seruduk Angkot Sambungan Halaman 9 ami luka di bagian pelipis kanan. Korban langsung dilarikan ke RSU Tarutung untuk mendapat perawatan. Sementara sopir kedua mobil, hanya mengalami luka lecet. Sedangkan kondisi bagian depan kedua mobil ringsek akibat tabrakan. Kasat Lantas Polres Taput AKP Eduard Simamora mela-

lui Kanit Laka Ipda B Rajagukguk mengatakan, kronologis terjadinya kecelakaan diduga akibat sopir Avanza, Pahatan tidak dapat mengendalikan laju mobilnya saat berada di tikungan hingga terpaksa harus banting setir. “Dari hasil olah TKP dan pemeriksaan kedua sopir, ternyata Pahatan yang datang dari arah Sibolga banting setir di tikungan jalan tempat kejadi-

an itu. Pas saat kejadian, datang hujan gerimis, sehingga jalan sangat licin,” ungkapnya. Menurut Rajagukguk, awalnya Pahatan banting setir ke kiri, namun kemudian karena tak terkendali, langsung banting setir lagi ke kanan. Nah, pada saat bersamaan, mobil angkutan itu datang dari arah berlawanan hingga kecelakaan pun tak terelakkan. Sebelumnya, Kasat Lantas

Polres Taput AKP Eduard Simamora membenarkan peristiwa itu dan sudah ditangani pihaknya. “Kecelakaan itu sudah kita tangani. Kedua mobil sebagai barang bukti telah kita amankan dan kedua sopir telah kita periksa. Sedangkan korban luka seorang pelajar kini masih dirawat di RSU Tarutung,” ujarnya. Seorang warga Desa Hutara-

ja LM Situmeang mengatakan, di tikungan itu sering terjadi kecelakaan. “Memang di tikungan itu sering terjadi kecelakaan. Tikungan itu sedikit menurun dan posisi kalau kita bawa kendaraan selalu pada posisi naik gas. Sehingga, kalau roda kendaraan lewat garis pembatas jalan maka sangat riskan terjadi kecelakaan,” ujar Situmeang. (hsl/mua)


SABTU, 19 Oktober 2013

Proses tumbuh kembang bahkan sudah dimulai sejak janin berusia 3 bulan di dalam kandungan. Fase ini terus berlangsung hingga anak berusia 3 tahun. Inilah yang biasa disebut dengan periode emas atas golden period.

Pada masa ini, anak membutuhkan gizi yang tepat agar otak berkembang maksimal. Untuk usia 0-6 bulan, gizi terbaik yang dapat diberikan adalah air susu ibu (ASI). Nah, setelah usia enam bulan, bayi mulai mendapat makanan pendamping ASI. Dalam hal ini, pastikan asupan gizinya terpenuhi sesuai kebutuhan. Makanan yang disajikan sajikan memenuhi unsur gizi seimbang, yakni mengandung sumber tenaga, sumber pembangun, dan sumber pengatur. Komposisinya pun harus seimbang antara sumber karbohidrat, lemak, protein, juga vitamin dan mineral. Anak membutuhkan gizi dengan komposisi 30 persen-35 persen karbohidrat, lemak sebesar 50 persen, dan selebihnya protein. Sumber gizi berupa karbohidrat, protein, dan lemak ini tergolong makronutrien. Selain makronutrien ini, anak juga membutuhkan zat gizi mikronutrien, yaitu vitamin dan mineral. Vitamin dibagi menjadi dua, vitamin larut dalam air yang tidak tersimpan dalam tubuh. Vitamin yang larut air seperti vitamin B6, B12, niacin, riboflavin, dan folat perlu larut dalam air sebelum tubuh dalam menyerapnya. Ada juga vitamin larut dalam lemak, yakni A, D, E, dan K yang dapat disimpan dalam tubuh. Vitamin berfungsi mempertahankan fungsi tubuh dan membuat tubuh bekerja dengan baik. Makanan sumber vitamin Tubuh anak memerlukan asupan vitamin yang berasal dari makanan yang dikonsumsi. Buah-buahan dan sayuran dikenal memiliki kandungan vitamin yang tinggi. Sebenarnya, tubuh hanya memerlukan vitamin dalam jumlah sedikit, tetapi jika kebutuhan ini diabaikan, metabolisme di dalam tubuh akan terganggu. Gangguan kesehatan karena kekurangan vitamin disebut avitaminosis. Sebaliknya, asupan vitamin juga tidak boleh berlebihan karena dapat menyebabkan gangguan metabolisme pada tubuh. Lalu, apa saja vitamin yang dibutuhkan anak untuk tumbuh kembang? Berikut di antaranya. *Vitamin A Dikenal dengan nama retinol, vitamin A merupakan vitamin yang berperan dalam pembentukan indera penglihatan, sebagai salah satu komponen penyusun pigmen mata di retina. Vitamin A juga berperan penting menjaga kesehatan kulit dan imunitas tubuh, serta pertumbuhan dan perkembangan sel. Sumber makanan yang banyak mengandung vitamin A, antara lain susu, ikan, telur, hati, sayur-sayuran (terutama yang berwarna hijau dan kuning), dan buahbuahan (terutama yang berwarna merah dan kuning, seperti jeruk, mangga, pisang, dan pepaya). Kekurangan vitamin A bisa menyebabkan rabun senja, infeksi saluran pernapasan, menurunnyadayatahantubuh,dankondisikulit yang kurang sehat. Sebaliknya, kelebihan asupan vitamin A dapat menyebabkan

keracunan pada tubuh. Anak merasa pusing, kulit kering bersisik, dan bahkan pingsan. Bila kondisi akut, kelebihan vitamin A dapat menyebabkan rabun, terhambatnya pertumbuhan tubuh, pembengkakan hati, dan iritasi kulit. *Vitamin B Prof Ir H Hardinsyah, MS, Guru Besar Departemen Gizi Masyarakat Fakultas Ekologi Manusia, Institut Pertanian Bogor (IPB), mengatakan, jenis vitamin B (B kompleks), yaitu B1, B2, B3, B5, B6, B12 cukup penting. Manfaatnya ialah untuk mengubah karbohidrat, protein, dan lemak menjadi energi. Selain itu, vitamin ini bisa mencegah penyakit beri-beri, memproduksi dan memperbaiki sel-sel darah merah, bahkan membentuk antibodi dalam sistem kekebalan tubuh sehingga anak tak mudah sakit. Sumber utama vitamin B berasal dari susu, gandum, ikan, dan sayur-sayuran hijau. -Vitamin B1 Dikenal dengan nama tiamin, vitamin B1 merupakan salah satu jenis vitamin yang memiliki peranan penting dalam menjaga kesehatan kulit dan membantu mengubah karbohidrat menjadi energi yang diperlukan tubuh untuk aktivitas sehari-hari. Vitamin B1 juga membantu proses metabolisme protein dan lemak. Bila terjadi kekurangan vitamin B1, kulit akan mengalami berbagai gangguan seperti kulit kering dan bersisik. Anak dapat galami beri-beri, gangguan saluran pencernaan, jantung, dan sistem saraf. Cegah hal tersebut dengan bahan mengandung vitamin B1 seperti gandum, nasi, daging, susu, telur, dan kacang-kacangan. -Vitamin B2 Dikenal dengan sebutan riboflavin, vitamin ini berperan penting dalam metabolisme di tubuh. Vitamin ini berperan sebagai salah satu kompenen koenzim flavin mononukleotida dan flavin adenine dinukleotida. Kedua enzim ini berperan penting dalam regenerasi energi bagi tubuh melalui proses pernapasan. Vitamin ini juga berperan dalam pembentukan molekul steroid, sel darah merah dan glikogen, serta menyokong pertumbuhan berbagai organ tubuh, seperti kulit, rambut, dan kuku. Sumber vitamin B2 banyak ditemukan pada sayur-sayuran segar, kacang kedelai,

kuning telur, dan susu. Defisiensinya dapat menyebabkan menurunnya daya tahan tubuh, kulit kering bersisik, mulut kering, bibir pecahpecah, dan sariawan. -Vitamin B3 Vitamin ini dikenal juga dikenal dengan istilah niasin. Vitamin ini berperan penting dalam metabolisme karbohidrat untuk menghasilkan energi, metabolisme lemak, dan protein. Vitamin B3 memiliki peranan besar dalam menjaga kadar gula darah. Bahkan, berbagai jenis senyawa racun dapat dinetralisasi dengan bantuan vitamin ini. Sumber vitamin B3 di antaranya hati, ginjal, daging unggas, ikan, gandum, dan kentang. Kekurangan vitamin ini dapat menyebabkan tubuh mengalami kejang, keram otot, gangguan sistem pencernaan, muntahmuntah, dan mual. -Vitamin B5 Disebut pula asam pantotenat, vitamin ini berperan besar dalam berbagai jenis metabolisme, seperti dalam reaksi pemecahan gizi makanan, terutama lemak. Vitamin B5 juga menjaga komunikasi yang baik antara sistem saraf pusat dan otak dan memproduksi senyawa asam lemak, sterol, neurotransmiter, dan hormon tubuh. Sumber vitamin B5 di antaranya daging, susu, ginjal, dan hati, sayuran hijau, dan kacang hijau. Defisiensi vitamin B5 dapat menyebabkan kulit pecah-pecah dan bersisik, keram otot serta sulit tidur. -Vitamin B6 Dikenal dengan istilah piridoksin, vitamin ini merupakan vitamin yang esensial bagi pertumbuhan tubuh. Vitamin ini berperan sebagai salah satu senyawa koenzim A yang digunakan tubuh untuk menghasilkan energi melalui jalur sintesis asam lemak, seperti spingolipid dan fosfolipid. Vitamin ini juga berperan dalam metabolisme gizi dan memproduksi antibodi sebagai mekanisme pertahanan tubuh terhadap antigen atau senyawa asing yang berbahaya bagi tubuh. Sumber vitamin B6 di antaranya beras, jagung, kacang-kacangan, daging, dan ikan. Kekurangan vitamin dalam jumlah banyak dapat menyebabkan kulit pecah-pecah dan keram otot -Vitamin B12 Disebut pula sianokobalamin, vitamin ini banyak berperan dalam metabolisme energi di dalam tubuh. Vitamin B12 juga termasuk dalam salah satu jenis vitamin yang berperan dalam pemeliharaan kesehatan sel saraf, pembentukan molekul DNA dan RNA, dan pembentukan platelet darah. Sumber vitamin B12 di antaranya telur, hati, dan daging. Kekurangan vitamin ini akan menyebabkan anemia (kekurangan darah), mudah lelah, lesu, dan iritasi kulit. (int)

Tinggal satu rumah tapi masing-masing sibuk sehingga minim komunikasi bisa membuat hubungan dengan suami “dekat tapi jauh di hati�. Jangan biarkan kondisi ini berlarutlarut karena bisa menjadi ancaman bagi perkawinan. Bagaimana pun karier adalah penunjang bagi masa depan keluarga. Meski begitu, Anda berdua bisa menyiasati agar kemesraan dengan suami tetap awet. Di antara kesibukan yang padat, Anda bisa melibatkan pasangan untuk melakukan hal-hal kecil namun efektif untuk menguatkan ikatan. 1. Bersiap-siap bersama Salah satu drama rumah tangga yang terjadi setiap hari adalah kesibukan mencari baju yang akan dipakai hari ini. Nah, daripada selalu buru-buru, ada baiknya untuk menyiapkannya malam sebelumnya bersama si dia. Cara ini akan membantu mengurangi “kerusuhan� setiap pagi. Anda juga dapat meminta pendapat pasangan mengenai cocok tidaknya padanan busana yang akan dikenakan sehingga ia merasa lebih dihargai. 2. Cek jadwal Anda Jika Anda dan pasangan sama-sama sibuk bekerja, maka ceklah jadwal Anda berdua dan tandai kalender untuk mencari jadwal kosong yang bersamaan. Kalau jadwal sudah cocok, tandai kalender Anda dan rencanakan liburan romantis. 3. Mengerjakan pekerjaan rumah bersama Setiap pulang kerja, pasti ada saja pekerjaan rumah yang belum dikerjakan. Misalnya, mencuci piring, masak dan lainnya. Daripada selalu bertengkar karena merasa suami tidak

melakukan apa-apa, kenapa tak coba kerjakan bersama? Saling membantu mengerjakan pekerjaan rumah juga bisa mempererat hubungan Anda dan pasangan loh. Selain itu pekerjaan juga lebih cepat selesai sehingga lebih banyak waktu untuk bersantai berdua. 4. Merencanakan anggaran bulanan Siapa bilang mengatur keuangan bulanan rumah tangga itu memusingkan? Coba ambil sisi baiknya, dengan mengatur keuangan bersama-sama, Anda justru bisa lebih lama berduaan dengannya. Positifnya lagi, Anda tidak akan melewatkan tagihan sekecil apapun karena si dia bisa membantu mengingatkan Anda. Tak cuma itu, cara ini akan membantu Anda menghindarkan diri dari konflik keuangan antar pasangan. Ingat, uang adalah salah satu penyebab pertengkaran pasangan yang paling umum. 5. Sisakan waktu 10 menit setiap hari Selalu sibuk tiap hari? coba saja trik ini. Sisihkan waktu minimal 10 menit setiap harinya untuk membersihkan rumah. Pasang alarm untuk membatasi waktu bekerja ini. Jika Anda dan si dia punya komitmen yang sama melakukan ini, maka bisa jadi di akhir waktu membersihkan rumah ini, Anda bisa punya waktu santai berdua. Cara ini juga akan membantu menyicil pekerjaan rumah yang biasa dilakukan saat akhir pekan. Dengan begini, waktu akhir pekan Anda bisa dihabiskan dengan melakukan berbagai hal yang menyenangkan berdua tanpa gangguan pekerjaan rumah.(int)

BAHAN: ½ ekor ayam, potong 6 bagian 500 ml santan 2 lbr daun salam 1 cm lengkuas, memarkan 100 ml kecap manis 1 sdm gula merah, bawang goreng untuk taburan Bumbu Halus: 5 bh bawang merah, 3 siung bawang putih,5 bh kemiri Cara Membuat: 1. Aduk ayam dan bumbu halus, diamkan selama 15 menit. 2. Jerangkan ayam di atas api, tambahkan santan, daun salam, lengkuas, kecap manis, dan gula merah. Masak di atas api kecil. 3. Angkat, hidangkan dengan taburan bawang goreng.(int)


12

SABTU

19 Oktober 2013

T Inilah Wasiat

HOROSKOP HARI INI Libra

(23September-22Oktober)

Pekerjaan: Permulaan atau langkah awal yang kurang baik mungkin akan terjadi pada Anda. Keuangan: Pertengahan bulan kondisi keuangan membaik Kesehatan: Jangan lupa minum susu tinggi kalsium Asmara: Lampu hijau untuk Anda.

Scorpio

Dewi Perssik

Dewi Perssik ternyata memiliki niat yang mulia jika dirinya sudah tutup usia. Mantan istri Saipul Jamiell itu mengaku ingin menyumbangkan organ tubuhnya kepada mereka yang membutuhkan. Amanat itu langsung disampaikan di depan awak media saat jumpa pers rilisnya film BANGKIT DARI KUBUR. Dewi meminta agar keluarganya mau menjalankan pesannya jika dirinya sudah tutup usia. Dewi Perssik mengamanatkan agar organnya disumbangkan jika meninggal.Dewi Perssik mengamanatkan agar organnya disumbangkan jika meninggal. “Saat sudah tiada, saya ingin sumbangkan organ

(23Oktober–22November)

Pekerjaan: Tidak usah khawatir sama pekerjaan yang belum selesai Keuangan: Uang lagi seret rasanya jadi suntuk Kesehatan: Gejala rutin menjelang haid Asmara: Hati-hati dengan seseorang bermuka dua.

Sagitarius

(23November-20Desember)

Pekerjaan: Jalani semuanya sesuai naluri Anda. Maka sukses akan Anda dapatkan. Keuangan: Kondisi keuangan Anda lagi bersinar Kesehatan: Kurangi makan nasi, perbanyak minum jus.

Capricorn

(21Desember-19Januari)

Pekerjaan: Karena ketekunan dan keuletan Anda belakangan ini, Anda berhasil dalam rencana Keuangan: Jangan ikut ambil risiko, jika tidak mau rugi. Kesehatan: Kurangi makanan goreng-gorengan

Aquarius

(20 Januari - 18 Februari)

Pekerjaan: Jangan Anda sampai terpengaruh oleh sejumlah pikiran pesimistis dari orang-orang di sekitar. Keuangan: Hal-hal yang kurang perlu masih bisa menunggu

Pisces

19 Februari - 20 Maret

Pekerjaan: Anda harus merelakan sesuatu untuk mendapatkan sesuatu yang lebih besar Keuangan: Bukan saat yang tepat untuk beli-beli Kesehatan: Sakit kepala datang lagi

Aries

(21 Maret - 20 April)

Pekerjaan: Semangat Anda memperlancar semua pekerjaan Keuangan: Bersabarlah kalau rezeki Anda lagi seret Kesehatan: Kalau cuma gejala flu saja, perbanyak minum madu

Taurus

(21 April - 20 Mei)

Pekerjaan: Setelah semua terjadi, baru muncul kesimpulan positif Keuangan: Kurangi dahulu hasrat belanja Anda Kesehatan: Hindari cemilan dengan vetsin tinggi Asmara: Dunia serasa milik berdua.

Gemini

(21 Mei - 20 Juni)

Pekerjaan: Melihat segala kemungkinan yang ada, sepertinya Anda harus lebih berhati-hati. Keuangan: Tergantung cara Anda mengaturnya. Kesehatan: Air putih lebih baik dari air soda

Cancer

(21Juni-20Juli)

Pekerjaan: Untuk mendapatkan hasil optimal, Anda memerlukan waktu lebih lama Keuangan: Anda tidak usah pusing-pusing. Kesehatan: Dehidrasi Asmara: Pesona orang lain jangan sampai membuat Anda tergoda

Leo

(21Juli-21Agustus)

Pekerjaan: Tugas-tugas jangan sekali-kali Anda anggap sepele Keuangan: Pikiran apa yang Anda inginkan. Kesehatan: Makanan berserat tinggi baik untuk membersihkan usus besar Anda, Asmara: Mulai rindu.

Virgo

tubuh, semoga organ saya sehat dan bisa bermanfaat. Tolong sampaikan pada keluarga besar saya untuk mereka berikan kepada yang membutuhkan,” ujar Dewi saat ditemui di Kawasan Sarinah Jakarta Pusat. Fenomena jual beli organ tubuh demi biaya hidup ternyata mendapat perhatian bagi Dewi Perssik. Saat menyambangi sebuah rumah sakit ia menemukan banyak yang menjual organ tubuh secara ilegal demi membiayai hidup. Kendati ingin menyumbang, Dewi merasa beban dengan ucapannya itu. Ditakutkan, amanat yang disampaikannya tidak dijalankan dengan baik. Dewi berharap, dengan menyumbang semua dosa-dosanya bisa diampuni. “Saya beban juga ngomong begini karena takutnya amanat saya tidak disampaikan dengan baik. Supaya nanti dosa-dosa saya bisa balance,” ungkapnya. (int)

(23 Agustus-22 September)

Pekerjaan: Mulai merasakan hari-hari yang terasa membosankan. Anda harus melakukan sesuatu. Keuangan: Akhirnya datang juga uang yang Anda tunggu. Kesehatan: Pegal di area pundak Anda..Asmara: Kalau dia pasif, giliran Anda untuk jadi aktif.

Miranda Kerr

Jajaki Akting Satu lagi “bidadari” Victoria’s Secret bakal menjajaki peruntungan di dunia akting. Dia adalah Miranda Kerr, supermodel cantik asal Australia. Untuk menunjukan keseriusannya terjun di dunia akting, Miranda mengaku sudah mengungkapkan keinginannya langsung pada Meryl Poster, Presiden studio TV Weinstein Company. “Aku sedang mencari agen akting,” sambung Miranda seperti dikutip dari laman Pagesix, Jumat (18/10). Keinginan wanita kelahiran Sydney, Australia, 20 April 1983, kemungkinan muncul setelah tampil menjadi bintang tamu acara pemilihan model “Project Runway: All Stars” pada Rabu lalu bersama model Olivia Palermo, Petra Nemcová and Linda Vojtová. Dunia akting memang bukan hal baru bagi Miranda. Sang suami, Orlando Bloom adalah aktor terkenal yang sempat beken lewat film trilogi “Lord of The Rings”.(pra/jpnn)

Setelah melalui persaingan ketat, akhirnya Nita Sofiani terpilih merebut gelar Miss Earth Indonesia 2013. Dia berhasil menyingkirkan 28 kontestan lain dalam malam final yang digelar di Sasana Kriya, TMII, Jakarta Timur, Kamis (17/10).

D

ewan juri yang terdiri dari Dr. Johnie Sugiarto (Founder and Chairman EL John Pageant), Ir. Agus Dermawan, M.Si, Reinita Arlin Puspita, S.Ked (Putri Pariwisata 2012), Ir. Nani S Firmansyah, Dra. Siti Aini Hanum, M.A mantap memilih Nita Sofiani. Sementara sebagai pemenang sebagai runner up 1 adalah Kanty Widjaja, disusul Vitri Dwi Martini Daniati sebagai runner up 2, Rakhmi Wijiharti sebagai runner up 3, dan Yossico Stephanie sebagai runner up 4. Di samping penghargaan utama, beberapa penghargaan spesial juga diberikan untuk Ulvi Loly Amanda sebagai Miss Earth Indonesia Best National Costume 2013, Rhesa Putri Juniar sebagai Miss Earth Indonesia Best Talent 2013, Nurul Fadilah sebagai Miss Earth Indonesia Best Catwalk 2013 dan Yossico Stephanie sebagai Miss Earth Indonesia Peace 2013. Rencananya, pemenang ajang ini akan menjadi wakil di gelaran internasional Miss Earth 2013 yang akan digelar di Filipina pada 7 Desember 2013.

Motto Smart, Charming & Responsible akan dibawa perwakilan Indonesia ke ranah internasional. Gandeng Jokowi Jaga Jakarta Setelah meraih gelar Miss Earth Indonesia 2013, Nita Sofiani menyiapkan beberapa program perawatan dan penyelamatan lingkungan. Salah satunya program penanaman pohon. “Langkah awal saya akan bekerja sama mewajibkan kepada masyarakat tentang pentingnya di dalam keluarga itu menanam pohon,” kata Nita Sofiani di Sasana Kriya, TMII, Jakarta Timur, Kamis (17/10). “Jadi minimal satu orang harus menanam satu pohon, kalau ada empat orang dalam satu rumah, jadi kami mengimbau untuk menanam empat pohon,” lanjutnya. Perempuan kelahiran Bandung, 8 Oktober 1992 ini juga berencana mengajak Gubernur DKI Jakarta, Jokowi untuk menyukseskan program tersebut khusus wilayah ibukota. “Saya ingin bekerja sama dengan Gubernur DKI Jakarta, untuk program menanam satu pohon itu. Karena hal ini juga untuk keseluruhan kita sendiri,” tutur Nita.

Nita mengaku ingin mengimbau pada masyarakat, memberikan edukasi penting dan juga merangkul media untuk menyebarkan informasi dan membuat sebuah work shop tentang pentingnya menjaga bumi. “Ini programnya sangat baik, masyarakat sekarang ini tak aware dengan isu global warming. Saya ingin mengajak kepada masyarakat agar lebih concern lagi kepada isu global warming,” tukasnya. “Juga tentang penghematan air, kalau bukan kita yang menjaganya sekarang, maka apa yang akan terjadi di masa akan datang, tentunya kita akan kekurangan air. Selain itu akan ada banyak penyakit,” tandasnya. (int)

Ririn Dwi Ariyanti

Belum Mau Tambah Anak Pasangan Aldi ‘Bragi’ dan Ririn Dwi Ariyanti sepertinya benar-benar ingin fokus untuk mengurus kedua anaknya. Bahkan, keduanya memutuskan untuk tidak menambah momongan dalam waktu dekat ini. Aldi dan Ririn sadar, bahwa kedua anaknya Siti Alana Kalyani (2) dan Siti Alecia Kaira (9 bulan) sangat butuh perhatian lebih dari mereka. Alhasil, mereka memilih fokus memberikan perhatian tersebut dibanding harus menjalani program punya momongan lagi. “Nggak (nambah momongan), fokus ngebesarin anak-anak dulu di rumah. Mereka kan lagi ABG dan masih kecil-kecil, waktu kita buat anak-anak aja dulu,” ujar Ririn usai mengisi acara ‘Hitam Putih’ Trans 7 di Studio Hanggar, Pancoran. Namun, meski menunda punya anak keduanya bukan menutup kemungkinan untuk menambah momongan. Tapi mereka menegaskan hal itu tak akan dilakukan dalam waktu dekat ini. “Kalau pengen, pasti,” ucap Aldi. “Anak-anak masih kecil. Kita puaspuasin aja dulu menikmati masa-masa kecil ini dulu,” timpal Ririn. (int)

Jenny Cortez

Jomblo, Tak Takut jadi Perawan Tua Jenny Cortez sampai saat ini mengaku masih menjomblo. Jenny pun menuturkan menikmati kesendiriannya itu. Bintang film ‘Pulau Hantu 3’ itu menegaskan tak mau dipusingkan dengan statusnya yang masih menjomblo. Bahkan, ia tak takut jika nantinya nasibnya

menjadi ‘perawan tua’. “I’m single, i’m happy. Jalanin aja. Perawan tua ya nggak takut,” ujarnya usai mengisi acara ‘Hitam Putih’ Trans 7 di Studio Hanggar, Pancoran, belum lama ini. Jenny sendiri memang tak mau terburu-buru jika berbicara soal asmara. Apalagi jika sudah masuk ke pembicaraan pernikahan.(int)

T


SABTU

19 Oktober 2013

Bertemu anggota keluarga yang terpisah memang sangat membahagiakan. Itulah yang dialami seorang polisi asal Mumbai, India, bernama Ganesha Raghunath Dhangade. Ia bertemu dengan ibu kandungnya setelah terpisah selama 24 tahun berkat tato di lengan.

Telur Burung Diselundupkan

di Pakaian Dalam Bea Cukai Swiss menghentikan aksi penyelundupan telur burung parkit yang langka. Seorang pria menyembunyikan 25 telur di pakaian dalamnya. Seperti dilansir AFP, Jumat (18/10), peristiwa penangkapan sebenarnya terjadi pada 2010. Pihak bea cukai baru mengungkap kasus ini sekarang karena terhalang peraturan. Pria yang tidak disebut namanya tersebut menyelundupkan telur burung parkit dari Brasil. Dia berencana

menjualnya ke Meksiko, Thailand dan Indoensia. Pelaku diketahui sebagai penyelundup berpengalaman. Selain telur, dia juga menyelundupkan burung langka yang sudah dewasa. Dia mudah melakukan penyelundupan karena memiliki kedok sebagai pedagang hewan resmi. Walaupun seorang penyelundup berpengalaman, pelaku tidak dihukum berat. Dia hanya dikenai hukuman denda oleh pengadilan Swiss. (int)

Burung parkit

Ganesha terpisah dari orang tuanya di kereta ketika berusia 6 tahun. Peristiwa yang terjadi pada 1989 tersebut membuat dia hidup seorang diri di Mumbai. “Tapi aku tidak menyerah mencari keluargaku. Tato nama Manda di lengan adalah satu-satunya petunjuk untukku,” jelas Ganesha ”Aku mencari makan dengan membersihkan peron,” ungkap pria yang tergabung dalam satuan anti terorisme di Thane ini. “Hingga suatu hari seorang nelayan mengajakku pulang kerumahnya. Tapi dia sering memintaku mengemis di kereta.” Ganesha sempat mengalami kecelakaan kereta yang membuatnya pingsan selama

4 bulan dan kehilangan ingatan. Dia pun dikirim ke Panti Asuhan Anand Ashram di Kota Worli untuk mendapatkan perawatan dan pendidikan layak. Bakat olahraga Ganesha membuatnya mendapat beasiswa pendidikan tinggi dan melanjutkan karir menjadi polisi pada 2011. Pencariannya seakan menemukan titik terang ketika ia mengingat desa “Mama Bhanja” sebagai nama kampung halamannya. Dengan informasi masyarakat sekitar, sampailah Ganesha ke sebuah gubuk milik seorang wanita tua dan 2 anak perempuannya. ”Dia mengenali tato yang ada di lenganku ini,” kata Ganesha. “Kami berdua pun

Anak dan ibu yang dipertemukan oleh tato. tertegun dan mulai menangis sambil saling memeluk.” ”Aku terkejut ketika ia menunjukkan tatonya,” tutur Manda. “Yang bisa aku lakukan hanya memeluk dan men-

ciuminya.” Manda yang kini janda merasa beruntung dapat bertemu dengan anak laki-lakinya tersebut. Ia pun berpesan kepada para orang tua agar lebih

ZOMBIE BISA DISEWA Untuk Menakut-nakuti Oktober identik dengan perayaan Halloween, terutama bagi masyarakat Eropa. Untuk merayakan Halloween, biasanya mereka mengukir labu, berdandan seram, atau lainnya. Namun kali ini sebuah perusahaan di Inggris menawarkan hal yang berbeda. Mereka menawarkan layanan kelompok zombie untuk menakut-nakuti seseorang saat halloween. Bagi mereka yang ingin menakut-nakuti teman mereka siapapun dan di mana pun, layanan kelompok zombie yang dinamai ‘fright mobs’ ini bisa disewa. Hingga saat ini sudah ada dua kelompok zombie yang berhasil menakut-nakuti target mereka di kereta London Underground dan sebuah gym di Richmond. Salah satu korbannya adalah Jason Oliver yang dijadikan target oleh temannya Stephen setelah dia membatalkan rencana berolahraga bersama temannya. Sekelompok zombie berpakaian perompak, dokter bedah, dan lainnya

Ceroboh

Malam Pertama dengan Pria yang Salah

Sekelompok zombie beraksi di kereta bawah tanah. segera menyerbu Jason di gym. Tak hanya Jason yang dibuat terkejut, pengguna gym lain juga dibuat terkejut oleh kedatangan zombie tersebut. ”Aku baru ada di gym selama setengah jam ketika tiba-tiba aku merasa ada orang di belakangku. Setelah itu aku menoleh dan melihat

sekelompok zombie yang terlihat menakutkan berjalan ke arahku. Itu sangat menakutkan dan aku hampir saja lari untuk menyelamatkan diri,” ungkap Jason. Morphsuits, perusahaan yang menyediakan layanan ini, menjelaskan bahwa sudah ada 250 orang yang telah menghubungi mereka

untuk menakut-nakuti teman. Mereka merencanakan satu fright mob setiap minggunya hingga setelah halloween. Adanya fright mob ini menunjukkan betapa seriusnya masyarakat Inggris dalam merayakan Halloween. Sayangnya layanan mereka tak ada di Indonesia. (int)

Sekolah Izinkan Siswa Merokok

Gene Penaflor

Tersesat, Makan Kadal Selama 19 Hari Seorang pemburu rusa berhasil selamat setelah 19 hari tersesat di dalam hutan. Pria bernama Gene Penaflor tersebut bertahan hidup dengan memakan kadal. Penaflor tersesat di Hutan Nasional Mendocino di Negara Bagian California, Amerika Serikat (AS). Dia ditemukan pemburu lainnya pada Sabtu (12/10). Pria asal Kota San Francisco ini pergi berburu rusa dengan seorang teman. Namun, mereka terpisah ketika mebngejar dua rusa yang berbeda. Seperti dilansir Mirror, Jumat (18/10), Penaflor terjatuh di lereng yang curam hingga tidak sadarkan diri. Ketika terbangun, Penaflor tidak tahu di mana dia berada dan tubuhnya sangat lemah untuk berjalan jauh. Pria berusia 72 tahun ini tidak mampu untuk menggunakan senapan berburunya sehingga dia terpaksa bertahan hidup dengan memakan hewan-hewan kecil dan kadal yang dia temukan di dekatnya. Penaflor membuat dirinya hangat dengan daun kering dan tidur di bawah pohon yang tumbang untuk melindungi dirinya di malam yang dingin. Sekitar 20 orang mencarinya setelah temannya melaporkan dia hilang. Akhirnya, regu pencari mendengar teriakan minta tolong dan menemukan Penaflor dalam keadaan yang lemah. Penaflor langsung dibawa ke rumah sakit terdekat. (int)

hati-hati menjaga anak mereka. “Jangan pernah biarkan anak lepas dari pandangan kita. Aku beruntung anakku menjadi seorang polisi.” jelas ibu 3 orang anak ini. (int)

Jika pada umumnya sekolah gencar mempromosikan gerakan anti merokok maka berbeda dengan sekolah di Inggris ini. Elmete Central School di kota Leeds, Inggris, justru mengijinkan para siswanya merokok ketika jam istirahat. Sekolah ini memiliki 75 siswa dengan masalah kepribadian sehingga menerapkan aturan bebas merokok sebagai tindakan kompromi. Dengan memperbolehkan siswanya merokok selama jam istirahat

diharapkan para siswa tidak akan membolos. ”Anak-anak diizinkan untuk merokok antara pukul 11.10 sampai 11.20 pagi,” ungkap seorang guru. “kemudian selama jam makan siang dari pukul 12.20 sampai pukul 13.10.” Peraturan yang dianggap salah dan tidak sesuai ini pun menuai sorotan. Pimpinan Dewan Pendidikan Kota Leeds telah mengeluarkan perintah menginvestigasi sekolah dengan siswa berusia antara 11

hingga 16 tahun ini. ”Peraturan tersebut sangat tidak sesuai dilihat dari usia siswanya yang paling muda,” ungkap Pimpinan Dewan tersebut. “Seseorang harus meninggalkan wilayah sekolah jika ingin merokok.” Protes lainnya datang dari persatuan anti-rokok Inggris. Deborah Arnott, selaku pimpinan, menyebutkan bahwa mengijinkan seorang anak merokok di sekolah sangat tidak bisa dibenarkan dengan alasan apapun.

“Sekolah jelas melarang siswanya minum alkohol, lalu mengapa merokok diijinkan?” protesnya. Dengan berbagai sorotan dan protes yang muncul, kini sekolah setuju menghentikan peraturan tersebut. Kepala sekolah yang baru bersedia meninjau kejadian ini agar tidak terjadi lagi. Tak hanya gencar melakukan kampanye antirokok, para praktisi kesehatan pun berdatangan ke sekolah memberikan informasi tentang bahaya merokok. (int)

Leher adalah bagian tubuh yang sangat penting karena terdapat berbagai saraf dan pembuluh darah. Kondisi Long semakin membaik setelah

dilakukannya operasi pengangkatan besi. Namun, pihak dokter khawatir kejadian ini membuat Long mengalami kelumpuhan. (int)

MASIH HIDUP

Walau Ter tancap ertancap 7 Bilah Besi Seorang pekerja bangunan asal Kota Luzhou, China kritis. Secara tidak sengaja, tujuh besi tertancap di lehernya. Long Chao tertancap besi panjang saat mengoperasikan mesin pelurus besi. Bukannya meluruskan besi, mesin itu justru mendorong bilahan besi ke arah Long. Seperti dilansir Daily Mail, Kamis (17/10), pria berusia 40 tahun ini langsung dilarikan ke rumah sakit. Dokter membutuhkan waktu enam jam untuk mencabut seluruh besi yang tertancap di leher pria malang tersebut. Sebelum mencabut besi,

Long Chao

dokter memotong sebagain besi agar memudahkan operasi. Tim Dokter menyatakan, Long sangat beruntung bisa terhindar dari kematian.

CerobohKejadian yang amat memalukan menimpa seorang pengantin wanita di China. Karena kecerobohannya pengantin ini melewati malam pertamanya dengan pria yang salah. Bukannya menikmati malam pertamanya dengan sang suami, wanita ini justru melewatinya dengan pria yang menjadi pengiring sang suami. Untuk menutupi rasa malunya, pengantin wanita ini kemudian justru menuduh pria tersebut telah memperkosanya. Seperti diberitakan Global Times China, peristiwa ini terjadi usai acara pernikahan yang digelar di Napo County, Guangxi, pada 30 Agustus lalu. Saat itu sang pengantin wanita yang bermarga Huang tersebut keluar dari kamarnya untuk pergi ke toilet di malam hari. Pada saat kembali dari toilet ternyata ia masuk ke dalam kamar yang salah. Pengantin wanita ini baru sadar bahwa ia telah masuk ke kamar yang salah saat ia bangun tidur. Saat terbangun tersebut ia tidak menemukan suaminya yang bermarga Wu di sampingnya. Menyadari ia telah masuk ke kamar yang salah, pengantin wanita ini lalu berlari keluar kamar dan berteriak-teriak meminta pertolongan. Teriakan pengantin wanita ini sontak membuat semua orang berkumpul. Pengantin wanita ini kemudian mengatakan bahwa dirinya telah diperkosa oleh pria yang menjadi pengiring suaminya tersebut. Semua orang kemudian membuat kesepakatan bahwa sang pengiring yang bermarga Ruan tersebut harus membayar 20 ribu yuan sebagai kkompensasi kepada kedua mempelai. Namun Ruan menolak tuntutan tersebut karena merasa dirinya tidak melakukan hal yang salah dan ia juga tidak memiliki uang sebanyak itu. Karena Ruan menolak membayar kompensasi, kedua pengantin tersebut kemudian melaporkan kejadian tersebut ke polisi. Pengadilan setempat kemudian memutuskan bahwa Ruan tidak bersalah dan tidak terbukti melakukan tindakan perkosaan. (int)


14 14

SABTU

19 Oktober 2013

Denmark Open Super Series 2013

Andy Murray

Ganda Putri Habis Sektor putri Indonesia kembali menuai hasil yang kurang memuaskan. Pasalnya, pada gelaran Denmark Open Super Series srikandi-srikandi Indonesia sudah habis tak tersisa.

Indonesia sendiri menurunkan tiga pasangan ganda putri yaitu, Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii, Gebby Ristiyani Imawan/Tiara Rosalia Nuraidah dan Pia Zebadiah Bernadeth/Rizki Amelia Pradipta. Dari tiga nama pasangan itu, srikandi Indonesia tidak mampu menampilkan performa jempolan. Nitya/Greysia dan Gebby/Tiarasendirilangsungkalahdironde pertama. Teranyar, Pia/Rizki harus menyerah dari pasangan Jepang, Reika Kakikawa/Miyuki Maeda dengan skor akhir 21-19 dan 21-12. Disetpertama,Pia/Rizkimemangsempat memberikan perlawanan dengan bermain ketat. Namun, pasangan Jepang masih lebih

unggul dan akhirnya Reika/Miyuki mampu menguncisetpertamadenganskorakhir2119. Set kedua, Pia/Rizki terlihat tidak bisa mengimbangipermainanpasanganJepang. Halituterlihattertinggaldariskoryangcukup mencolok 21-12. Kekalahan ini memang harus menjadi evaluasi semua pihak. Tidak hanya PBSI, namun dari personal pemain juga harus mengevaluasi agar bisa lebih baik di ajang-ajang lainnya. Ahsan/Hendra Belum Terbendung Satu pasangan ganda putra Indonesia sukses menembus babak delapan besar di Denmark Open Super Series. Merah Putih diwakili oleh pasangan ganda putra Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan yang mampu mengalahkan rekan senegara Gideon Markus Fernaldi/Markis Kido dengan dua set langsung 21-17 dan 21-18. JuaraIndonesiaOpenitumemangterlihat tidak kesulitan mengalahkan Gideon/ Markis. Hal itu tercermin dari waktu pertandingan yang berjalan selama 25 menit. Performa Ahsan/Hendra memang

terus meningkat sejak menjadi juara dunia di Guangzhou, China. Dalam kejuaraankejuaraan selanjutnya, Ahsan/Hendra seakan tidak mampu dihentikan. Ahsan/Hendra juga datang ke Denmark sebagai unggulan pertama. Suksesnya Ahsan/Hendra melaju ke babak delapan besar bisa membuka asa Indonesia untuk meraih prestasi di ajang bergengsi itu. Selanjutnya, Ahsan/Hendra akan menghadapi antara pasangan unggulan ketujuh dari Korea Selatan, Ko Sung Hyun/ Shin Baek Choel dan pasangan Jepang, Hirokatsu Hashimoto/ Noriyasu Hirata. Tontowi/Liliyana & Sony Melangkah ke Perempatfinal Sementara Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir melanjutkan langkahnya di Denmark Terbuka Superseries Premier ke perempatfinal. Juga lolos ke babak delapan besar adalah SonyDwi Kuncoro dari nomor tunggal putra. Pada pertandingan di Odense Sports Park yang selesai Jumat (18/10) dinihari WIB, Tontowi/Liliyana menang dua gim

langsung atas Chris Langridge/Heather Olver. Mereka menang 21-11, 21-18 dalam tempo 39 menit. Di babak perempatfinal, pasangan yang ditempatkan sebagai unggulan ketiga itu akanberhadapandenganwakiltuanrumah, Anders Kristiansen/Julie Houmann yang lolos usai mengalahkan Hirokatsu Hashimoto/Miyuki Maeda 9-21, 21-18, 2118. Dari nomor tunggal putra, Sony menjaga asa Indonesia setelah merebut satu tiket ke babak perempatfinal. Sony lolos setelah menghentikanperlawananKenichiTago2116, 21-18. Sony menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang tersisa dari nomor tunggal putra. Selanjutnya dia akan menghadapi pebulutangkis Thailand, Tanongsak Saensomboonsuk. Namun langkah Tontowi/Liliyana dan Sony tak diikuti oleh Markis Kido/Pia Zebadiah Bernadet. Pasangan kakak beradikituterhentidibabakkeduausaikalah dariChrisAdcock/GabrielleWhite21-16,1021, 18-21.(int)

Dapat Gelar OBE dari Inggris ANDY MURRAY menjadi petenis Inggris Raya pertama yang menjadi juara di Wimbledon dalam kurun 77 tahun ke belakang. Atas prestasinya itu, Murray akan menerima penghargaan OBE dari kerajaan Inggris di Istana Buckingham, hari ini waktu setempat.Murray akan mendapatkan penghargaan Most Excellent Order of the British Empire (OBE). Pangeran William akan menyerahkan gelar itu sendiri kepada petenis asal Skotlandia tersebut di Istana Buckingham. Murray sedang mengalami cedera punggung. Hal ini memaksa petenis 26 tahun

tersebut mundur dari turnamen akhir musim ATP. Sebelumnya, petenis nomor tiga dunia itu juga sudah mengumumkan akan ikut berpartisipasi dalam Dream Cup di Barbados, November ini. Namun, belum diketahui apakah dia akan fit saat turnamen itu berlangsung atau tidak. Ini bukan pertama kali kerajaan Inggris memberikan penghargaan kepada atlet berprestasi. Sebelumnya, beberapa atlet seperti Jessica Ennis (CBE), Jason Kenny (OBE) Greg Rutherford, Nicola Adams, dan Joanna Rowsell (MBE) mendapatkan penghargaan.(int)

MotoGP Australia

Jelang Balapan ke-100 Lorenzo MotoGP Australia wajib dimenangi Jorge Lorenzo bukan hanya demi menjaga peluang mempertahankan gelar juara dunia. Tapi juga karena balapan itu punya makna khusus karena menjadi race-nya yang ke-100 di MotoGP. Lorenzo sementara ini tertinggal 43 poin dari Marc Marquez di puncak klasemen MotoGP. Dengan hanya ada tiga balapan tersisa musim ini, peluang Lorenzo mempertahankan gelar juara dunianya masih terbuka, meski terus mengecil. Lorenzo malah bisa kehilangan gelarnya di Phillip Island, Minggu (20/ 10) lusa. Jika Marquez menjejak podium teratas dan Lorenzo cuma finis ketiga, maka rookie 20 tahun itu dipastikan akan menjadi juara dunia. Atas dasar itu, Lorenzo bertekad untuk meraih hasil terbaik di balapan akhir pekan ini. Selain demi menghambat Marquez menuju takhta juara, Lorenzo ingin mendapat kesan bagus di balapannya yang ke-100. Sejak melakoni debut di ajang MotoGP pada musim 2008, rider asal Spanyol berusia 26 tahun itu sejauh

Dereck Chisora

Wladimir Klitschko

Wladmir Ditantang Chisora

ini sudah tampil dalam 99 balapan. Hasilnya adalah: 28 kemenangan, 71 podium, 27 pole dan 17 fastest lap. Dalam rangkaian tersebut dia mengumpulkan 1.699 poin dan dua titel juara dunia musim 2010 dan 2012. Upaya Lorenzo menghambat Marquez dan meraih hasil bagus di balapannya yang ke-100 terbuka lebar. Setidaknya dia berhasil menjadi pebalap tercepat di dua sesi latihan bebas pertama.(int)

PETINJU kelas berat, Dereck Chisora, siap menantang Wladimir Klitschko untuk memperebutkan gelar juara dunia. Rencana Chisora itu memang akan dilakukan usai pertarungan melawan Arnold Gjergjaj. Petinju asal Inggris itu memang mempunyai hasrat tinggi untuk bertemu dengan juara dunia versi IBF, IBA, WBA dan WBO itu. Namun, sebelum menghadapi Wladimir, Chisora harus menghadapi Arnold dahulu. Chisora sendiri akan berhadapan dengan Arnold pada 30 November mendatang. Pertarungan itu juga sekaligus bisa menjadi ajang pemanasan

Rory McIlroy

Enggan Cerita Soal Wozniacki RORY McIlroy telah mengakhiri kisah asmaranya dengan petenis Caroline Wozniacki. Namun, mantan pegolf nomor satu dunia itu tidak mau berbagi cerita mengenai alasan putusnya hubungan mereka. Diketahui, Mcllroy sudah berhubungan dengan Wozniacki sejak 2011. McIlroy dan Wozniacki sering terlihat bersamaan saat sedang berlaga di turnamen. Ini sebagai bentuk dukungan atas profesi mereka sebagai atlet. Namun, hubungan mereka dikabarkan berakhir beberapa waktu yang lalu. Dari penuturan seorang sumber yang tak bersedia disebutkan identitasnya, McIlroy putus d e n g a n Wozniacki lantaran

ingin fokus pada karier golf-nya. Dia tak mau lagi disibukkan dengan hingar-bingar selebriti dan paparazzi saat keduanya terlihat bersama di ruang publik. “Ya, hubungan mereka berakhir. Saat ini adalah masa-masa sulit buat mereka berdua, tapi itu yang terbaik untuk karier mereka masingmasing,” ujar sumber tersebut. Meski demikian, McIlroy enggan berbagi cerita soal masalah ini. “Saya memiliki Kehidupan pribadi dan saya akan mempertahankannya,” jelasnya, sebagaimana diwartakan oleh Herald.ie, Kamis (17/10). Saat ini, pegolf yang juga penggemar Manchester United ini sedang mempersiapkan diri berlaga di turnamen Korea Open di Seoul, pekan ini.(int)

bagi Chisora sebelum duel dengan Wladimir. “Saya sedang mencari lawan dan Wladimir adalah salah satu petinju hebat,” ujar Chisora seperti dilansir Espn. “Saya tidak mencari uang dalam pertandingan itu, saya bertanding untuk mengalahkan mereka.Merekamembencisaya dan ingin menggantung saya, saya ingin mengalahkan mereka,” lanjut petinju bergaya ortodoks itu. Sebelumnya, Chisora juga sempat berduel dengan saudara Wladimir, Vitali Klitschko. Maklum saja, jika Chisora mempunyai dendam dengan Wladimir.(int)

Derrick Rose

Derrick Rose

Tak Takut Bermain Eksplosif Derrick Rose baru sembuh dari cederanya. Rose seolah mencoba melemparkan peringatan kepada rival Chichago Bulls, dia akan bermain lebih eksplosif lagi. Rose tampil gemilang dalam pertandingan pramusim saat Bulls menjamu Detroit Pistons. Guard andalan Bulls itu mencetak 22 poin dalam waktu 22 menit. Rose berjanji akan bermain lebih eksplosif lagi. “Saya rasa saya akan bermain lebih eksplosif lagi,” ujar Rose. “Seperti melompat untuk mencapai ring. Saya rasa saya bisa melakukannya sedikit lebih baik. Bahkan, saya bisa melompat lebih tinggi. Mereka menguji lompatan vertikal

saya. Saya meningkat lima inci. Saya tidak memperlihatkannya karena tidak perlu,” lanjutnya. Rose mengatakan lompatan vertikalnya menambah tinggi dari 37 inci menjadi 42 inci. Setelah bermain tiga pertandingan di pramusim, pebasket asal Amerika Serikat tidak khawatir akan cederanya kambuh lagi. “Hal terbesar setelah Anda mengalami cedera ACL atau cedera lain, berkaitan dengan mental bermain. Bagi saya, tidak berpikir mengenai apa pun dan bermain biasa dari bertahan dan menyerang, sangat menyenangkan mengetahui saya sudah aman dari cedera,” jelas Rose. “Saya tidak perlu khawatir mengenai apa pun. Bahkan jika saya melewati lobang dan tersangkut sehingga membuat saya terjatuh. Saya bisa bangun dan bangkit, bermain seperti biasa,” tegasnya, ESPN.(int)


15

SABTU 19 Oktober 2013

HEAD TO HEAD :

Liverpool akan mencoba meraih kemenangan ketiga secara berturut-turut di laga liga Primer Inggris ini dan untuk terus memberikan tekanan pada pemuncak klasemen saat ini, Arsenal. Arsenal yang pada pekan ini akan menjamu Norwich City mengumpulkan angka yang sama dengan Liverpool. Hanya perbedaan gol saja yang memisahkan Liverpool dengan Arsenal.

P

asukan Brendan Rodgers mendapatkan suntikan tenaga lebih, setelah Glen Johnson, Joe Allen, Aly Cissokho dan Philippe Coutinho semua telah sembuh dari cedera yang mendera mereka beberapa

pekan ke belakang. Countinho kemungkinan besar akan langsung diturunkan dari menit awal pertandingan guna menambah kekuatan serangan Liverpool dari lini tengah permainan. Coutinho akan menjadi playmaker

Liverpool yang akan beroperasi dari lini tengah. Dengan kembalinya Glen Johnson, Brendan Rodgers nampaknya akan kembali menerapkan startegi 3-5-2 pada laga ini. Mamadou Sakho, Kolo Toure dan Martin Skrtel akan menjadi 3 benteng di pertahanan Liverpool. Sementara Glen Johnson dan Jose Enrique akan bermain di posisi bek sayap kanan dan kiri. Steven Gerrard dan Lucas akan menjaga keseimbangan permainan dengan beroperasi sebagai gelandang bertahan. Luis Suarez dan Daniel Sturridge kembali akan

diturunkan sebagai ujung tombak pendulang gol dari gawang Newcastle. Daniel Sturridge dan Luis Suaez sama-sama kembali dalam performa terbaiknya, setelah pada jeda Internasional pekan kemarin kedua pemain ini berhasil mencetak gol ketika mereka memperkuat negara masing-masing pada Alan Pardew mendapat tekanan lebih setelah pemain pilar mereka di lini pertahan, Kapten Newcastle Fabricio Coloccini mengalami cedera pangkal paha ketika memperkuat tim nasional Argentina di kualifikasi piala dunia 2014. Belum lagi Jonas Guitierrez dan Steve Taylor juga masih harus absen

karena cedera. Alan Pardew akan mengandalkan Mike Williamson dan Mapou Yanga-Mbiwa sebagai benteng pertahan Newcastle United untuk membendung gempuran Luis Suares dan Daniel Sturridge. Sedangkan di lini serang, pemain pinjaman dari WPR, Loic Remy akan menjadi tulang punggung penyerangan Newcastle, bersama dengan Papiss Cisse dan Yoan Goufrran. Sementara di lini tengah wakil kapten Yohan Cabaye, Cheick Tiote dan Mouessa Sissoko akan menjadi penjembatan dan penyeimbang permainan Newcastle pada laga kali ini. (int)

27 APR 2013

NEWCASTLE UNITED

4 NOV 2012

LIVERPOOL

0-6

1 APR 2012

NEWCASTLE UNITED

31 DES 2011

LIVERPOOL

3-1

1 MEI 2011

LIVERPOOL

3-0

1-1

LIVERPOOL

NEWCASTLE UNITED 2-0

LIVERPOOL

NEWCASTLE UNITED NEWCASTLE UNITED

PRAKIRAAN PEMAIN: NEWCASTLE UNITED: Krul-Debuchy-Coloccini-Williamson-Santon-Cabaye-Tiote-Gouffran-SissokoRemy-Cisse LIVERPOOL: Mignolet-Johnson-Toure-Skrtel-Enrique-Gerrard-Lucas-Henderson-SuarezMoses-Sturridge

DUET MESSI-AGUERO

Barca Siapkan Rp989 Miliar BARCELONA kembali berencana memboyong bomber Manchester City, Sergio Aguero. Barcelona memang telah mengintai striker gempal Argentina ini sejak masih berkostum Atletico Madrid. Kini harapan untuk menduetkan Aguero dengan Messi itu kembali

hidup. Seperti dilansir Soccerway, Barcelona kabarnya telah menyiapkan tawaran sebesar 55 juta poundsterling atau setara dengan Rp989 miliar untuk memboyong Aguero ke Camp Nou pada Januari tahun depan. Pemain yang bergabung

Sergio Aguero dan Lionel Messi

dengan ManCity pada 2011 memang telah menjadi target utama Barcelona sejak rezim Pep Guardiola, Tito Vilanova dan kini Gerard Martino. Ambisi itu semakin besar karena Martino tentu sangat mengenal sosok Aguero yang juga berasal dari Argentina. Pekan lalu, Aguero juga tak

membantah untuk mempertimbangkan masa depannya di ManCity. Kondisi itu ditangkap kubu sebagai sinyal untuk membawa pulang Aguero ke gemerlap La Liga. Namun perjuangan Barcelona tak akan mudah. Selain The Citizens yang akan

mati-matian mempertahankannya, Barca juga dipastikan akan kembali mendapat tantangan dari sang rival . Maklum, Madrid kini tengah mencari bomber maut menyusul tak tajamnya Karim Benzema. (int)

Diego Maradona ketika berkostum Napoli.

Maradona Will Back BAGAIMANAPUN kelakuannya di luar lapangan, betapapun busuknya hubungannya dengan barang haram narkotika di masa lalu dan sebesar apapun bentuk perutnya saat ini, Diego Maradona masih tetap dicinta publik Napoli, sebagaimana segenap rakyat Argentina yang mencintainya. Cinta para Neapolitano itu pun tak bertepuk sebelah tangan lantaran “Si Tangan Tuhan”, juga masih punya rasa cinta mendalam terhadap Il Partenopei hingga tak ayal, Maradona mengaku ingin kembali ke San Paolo. Tapi tentunya bukan lagi sebagai pemain di mana salah satu legenda hidup paling flamboyan itu pernah mempersembahkan dua gelar Scudetto untuk Napoli, 1987 dan 1990 silam. Melainkan Maradona ingin comeback sebagai juru taktik. Pastinya pula bukan detik ini lantaran Napoli masih mengarungi awal musim nan positif di bawah asuhan Rafael Benítez. Setidaknya Maradona berharap bisa dipercaya manajemen Napoli untuk menjadi pelatih, ketika Benítez

sudah angkat kaki. “Ketika Rafa Benítez pergi, saya ingin menjadi pelatih Napoli berikutnya,” ujar Maradona yang kebetulan sedang berada di Kota Milan, dalam rangka promosi video seri tentang karier dan kehidupannya itu. Semenjak pensiun sebagai pesepakbola, Maradona baru dua kali dipercaya jadi pelatih, yakni tatkala membawa negerinya sendiri, Argentina di Piala Dunia tiga tahun silam, serta klub asal Uni Emirat Arab, Al Wasl selama semusim. Namun saat ini, Maradona masih ‘nganggur’ usai didepak Al Wasl. Soal pekerjaan sebagai pelatih, sejatinya Maradona mengakui banyak lowongan di berbagai tim, mulai dari Spanyol di semenanjung Iberia hingga daratan besar Rusia. “Sebenarnya ada banyak pergantian pelatih di berbagai tempat, dari Spanyol, Italia, Inggris sampai Rusia, tapi beberapa orang takut terhadap saya. Itu alasannya saya (masih) tidak melatih saat ini,” tandasnya, seperti disadur Sport24, Jumat (18/10). (int)


HALAMAN

16

SABTU 19 OKTOBER 2013

Pesta kembang api menambah semarak acara hiburan rakyat.

Walikota Padangsidimpuan menyerahkan hadiah kepada para pelajar pemenang lomba kejuaraan futsal dalam memeriahkan HUT Psp.

Penampilan drumband dari salah satu Sekolah Dasar di Psp.

Peringatan HUT ke-12 Kota Padangsidimpuan

Kebersamaan Wujudkan Kota yang Sehat, Maju & Sejahtera

Walikota, Wakil Walikota dan Plt Sekda Khairul Alamsyah foto bersama perwakilan Dinas Pendidikan dan pemenang lomba kejuaraan futsal.

Walikota Padangsidimpuan Andar Amin Harahap dan Wakil Walikota M Isnandar Nasution bersama Muspida dan Mantan Walikota Zulkarnain Nasution.

Ibu Walikota Ade Aan Rostiana foto bersama dengan ibu-ibu Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK).

Ibu-ibu PKK bernyanyi bersama di atas panggung untuk memeriahkan HUT Kota Psp yang digelar di halaman kantor walikota.

Jaran kepang atau kuda lumping, salah satu hiburan rakyat untuk memeriahkan HUT Psp yang digelar di Alaman Bolak.

Warga di Kelurahan Wek II, Kecamatan Psp Utara, memeriahkan peringatan HUT Kota Psp dengan mengadakan acara panjat pinang.

Rahman KDI turun dari panggung dan menyapa penggemar.

Penampilan teatrikal dari Dewan Kesenian Kota Padangsidimpuan.

Rahman KDI menyanyikan lagu untuk menghibur ribuan warga Psp.

Artis lokal Trio Prima ikut memeriahkan hiburan rakyat memperingati HUT Psp

Walikota berduet dengan Rahman KDI menyanyikan lagu Haholongi Au.

Walikota dan Wakil Walikota bersama para SKPD serta warga menikmati hiburan.

Teks dan foto: Oryza Pasaribu Stadion HM Nurdin, Depan Plaza ATC (Jalan Merdeka), Kantor Walikota Psp, Alaman Bolak Kota Psp, Kamis (17/10)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.