Metro Banjar Rabu, 9 Oktober 2013

Page 1

9 September 1999 9 September 2013

Eceran Rp 2.000

Langganan Rp 55.000

16 Halaman

http://metrobanjar.banjarmasinpost.co.id

RABU

9 OKTOBER 2013

NO 4.780 TAHUN XIII ISSN 0215-2987

ZAINAB BOHONGI INTEL LANAL ■ Antar Sabu Ngaku Bawa Uang Untuk mengelabui polisi, Minggu (6/10), dia sengaja memilih naik taksi longboat, dari Pelabuhan Pasar Sudimampir ke Pelabuhan Pagatan. Tanpa sepengetahuan Zainab, upaya meloloskan sabu ke Pagatan itu sudah dicurigai oleh anggota intelejen Lanal Banjarmasin. “Bukan apaapa. Isinya cuma uang,” ujar Zainab kepada anggota intelejen Lanal Banjarmasin, yang menyamar jadi DANLANAL Banjarmasin Letkol P Dato Rusman memperlihatkan foto penumpang taksi longboat. Zainab dan Noor Aida, yang tertangkap tangan membawa sabu. Intel Lanal Banjarmasin itu tidak mau percaya begitu saja. Dia tetap BANJARMASIN - Upaya Zainab (51) mengikuti Zainab hingga ke Pelabuhan membawa sabu dari Banjarmasin, Kalsel ke Pagatan. Begitu sampai di Pelabuhan Pagatan Hilir, Katingan, Kalteng, lewat jalur Pagatan, sang intel berkoordinasi dengan laut gagal total. Anggota Lanal Banjarmasin Pos TNI AL Pegatan. berhasil mengendus dan menangkap Zainab di Sementara itu, Zainab masih belum sadar Pelabuhan Pagatan. Kini Zainab meringkuk di kalau dirinya terus diikuti intel Lanal penjara Polsek Katingan Kuala, Kalteng. Banjarmasin dan Pagatan. Intel Lanal itu baru Informasi didapat, Zainab warga Jalan meringkus setelah Zainab bertemu dengan Setia Budi RT8 RW 3 Pagatan Hilir Katingan, seorang perempuan, Noor Aida, yang diduga Kalteng, memasukkan sabu yang didapatnya dari seseorang di Banjarmasin dalam dos mi instan. BERSAMBUNG KE HAL 8 BANJARMASIN POST GROUP/KURNIAWAN

BANJARMASIN POST GROUP/APUNK

ANGGO TA Satpol PP bersitegang ANGGOT dengan security Hotel Global. (bawah) Gerobak es campur milik warga Veteran diangkut Satpol PP, Selasa (8/10).

Supri Nangis Ditengok Ibu

Gunawan Terpancing Ucapan ‘Karas-karas’

■ Anggota Satpol PP Banjarmasin Ambil Sabu BANJARMASIN - Aneka Supriadi alias Supri (36) tak bisa menahan tangisnya, saat ditengok sang ibu di tahanan Mapolda Kalsel. Calon PNS Satpol PP Pemkot Banjarmasin tersebut ditangkap anggota Ditresnarkoba Polda Kalsel gara-gara membawa 0,47 gram sabu. Supri, warga Jalan Sutoyo S, Banjarmasin Tengah, ditangkap anggota Ditresnarkoba Polda Kalsel yang tengah patroli, Senin (7/10) sekitar pukul 21.00 Wita, di Jalan RE BERSAMBUNG KE HAL 8

■ Satpol PP Nyaris Adu Jotos dengan Security Hotel

BANJARMASIN POST GROUP/KURNIAWAN

ANGGO TA Satpol PP Banjarmasin ter tangkap basah ANGGOT membawa sabu seberat 0,47 gram

BANJARMASIN - Taufik Rahman (29) tidak memberikan perlawanan sama sekali, ketika gerobak es campur miliknya dibawa anggota Satpol PP Kota Banjarmasin, Selasa (8/10). Bahkan, ayah satu anak ini mengikuti saja permintaan anggota Satpol PP untuk naik ke truk

dan dibawa ke Balai Kota Banjarmasin. Taufik, yang seharinya berjualan es campur di Jalan Veteran Rt 18, mengatakan dia sama sekali tidak mengetahui ada larangan berjualan di kawasan daerah tersebut. “Tidak ada gunanya saya melawan,” ujarnya.

Husein Ngaku Dapat 25 Persen

BERSAMBUNG KE HAL 8

Atap Terbang Sejauh 20 Meter

■ 4 Truk Bermuatan Ulin dan Meranti Diamankan Polres Banjar MARTAPURA - Rombongan empat truk dari arah Tanjung menuju Kabupaten Banjar dihentikan anggota Satlantas Polres Banjar di kawasan Simpang Empat Pengaron A Yani km 70

Menurut Taufik, dia hanya menggantikan ayahnya yang sudah tidak bisa lagi berjualan es campur di tempat tersebut. “Ayah saya sudah tidak berjualan lagi. Sekarang saya menggantikan

Kabupaten Banjar, Selasa (8/10) sekitar pukul 12.00 Wita.

■ Rumah Muhammad Diterjang Puting Beliung

BERSAMBUNG KE HAL 8

POLISI mengamakan empat truk yang membawa Kayu Ulin dan Meranti. BANJARMASIN POST GROUP/HUDA

ATAP rumah milik Muhammad diterbangkan puting beliung sejauh 20 meter, Selasa (8/10).

MARTAPURA - Angin kencang disertai hujan deras memanik warga Jalan Pintu Air Gang Fatmaraga, Rt9 Rw3, Kelurahan Tanjung Rema Darat, Kecamatan Martapura, Kabupaten Banjar, Selasa (8/ 10) sore sekitar pukul 15.30 Wita. Kepanikan itu semakin menjadi ketika angin kencang itu berubah manjadi puting beliung. “Puting beliung itu sempat menggoyang-goyang BERSAMBUNG KE HAL 8

BANJARMASIN POST GROUP/HUDA

z LIHUM

Hanya Makan Telur Rebus

Incar Keponakan Ramdani Lestaluhu MESKI fokus menatap babak delapan besar Divisi I Badan Liga Amatir Indonesia (BLAI), ternyata Martapura FC diam-diam mulai bergerilya untuk persiapan mengikuti Divisi Utama musim depan. Selain mengantongi beberapa nama pemain yang mulai ditawarkan sejumlah agen, tim pelatih Martapura FC, Frans Sinatra Huwae, Abunawas dan Taufik ternyata mulai membuat daftar pemain yang menjadi incarannya. NET

BERSAMBUNG KE HAL 8

PERJUANGAN berbuah manis. Inilah yang terjadi para diri Eva Ardila. Siswi SMAN 2 Banjarmasin ini baru saja merebut predikat Juara 1 Bintang Radio Indonesia 2013 tingkat Provinsi Kalsel kategori wanita, yang digelar Jumat (4/10) malam lalu, di Auditorium RRI Banjarmasin. “Selain latihan, 15 hari

M ABDUH L E S T A LLU UHU

ISTIMEWA

BERSAMBUNG KE HAL 8

EVA ARDILLA ISTIMEWA

0910/M1


2

Metro Banjar

Banjarbaru Highlight

Aksi Kejahatan Incar

Permukiman Baru BANJARBARU - Perkembangan pesat pembangunan kompleks perumahan di Banjarbaru selain memberi dampak positif mendongkrak pertumbuhan ekonomi masyarakat, juga memberi peluang terbukanya munculnya kejahatan. Data peta kriminalitas di wilayah hukum Polres Banjarbaru menunjukkan adanya dominasi aksi kejahatan yang menempatkan kawasan permukiman sebagai TKP kejahatan teratas. Terutama untuk kasus-kasus pencurian. Disusul posisi berikutnya area parkiran umum. Berdasar peta kriminalitas tersebut, dalam kurun enam bulan terakhir terlihat ada peningkatan signifikan aksi kejahatan pada area permukiman tersebut. Selama triwulan kedua (April - Juni), terjadi sebanyak 41 kasus kejahatan. Pada triwulan ketiga (Juli - September) angka kasus kejahatan di area permukiman ternyata meningkat lagi menjadi 68 kasus atau bertambah 65,85 persen. Aksi kejahatan berikutnya terbanyak terjadi di area jalan umum atau area parkiran umum. Pada triwulan kedua (April - Juni) sebanyak 7 kasus, berikutnya pada triwulan ketiga (Juli - September) menjadi 17 kasus atau naik 142 persen. Kapolres Banjarbaru, AKBP Riko Sunarko, melalui Kabag Ops AKP Hendra P, menyatakan akan menggiatkan patroli secara bergerak dengan penekanan wilayah permukiman yang rawan terjadi aksi kejahatan. “Kita lebih menggiatkan patroli dengan penekanan sasaran wilayah permukiman. Peta kriminalitas menunjukkan pada aera permukiman paling banyak menjadi sasaran aksi kejahatan,”jelasnya. Menurut dia, patroli juga merambah area jalan umum dan parkiran. Anggota digerakkan dengan sistem bergerak atau menggunakan sepeda motor dan mobil patroli pada waktu-waktu tertentu, terutama waktu rawan pada jam kerja ataupun malam. Patroli di permukiman inipun dalam seharinya dilakukan beberapa kali, dengan jangkauan hingga ke jalan-jalan kecil lingkungan perumahan. (sar)

Aksi Kejahatan di Permukiman ◗ April - Juni 2013, terjadi sebanyak 41 kasus kejahatan ◗ Juli - September 2013 meningkat menjadi 68 kasus atau bertambah 65,85 persen

Aksi Kejahatan di Jalan Umum ◗ April - Juni 2013 sebanyak 7 kasus ◗ Juli - September 2013 menjadi 17 kasus atau naik 142 persen

Sumber: Polres Banjarbaru

Budi Berharap Ada Pengaspalan BANJARBARU - Sudah berungkali warga Loktabat Utara, tepatnya di RT 13 RW 16 meminta Jalan Kebun Karet di Jalan Kartika Utama diaspal namun tidak ada perkembangan saat ii. Berdasar pantauan Metro Banjar, Senin (7/10) hampir seluruh jalan kompleks perumahan di Jalan Kebun Karet kelurahan Loktabat Utara itu. Namun dari sejumlah kompleks jalan tersebut hanya kompleks Jalan Kartika Utama yang tidak diaspal. Padahal, warga sudah berulang kali meminta kepada Dinas Pekerjaan Umum Banjarbaru untuk mengaspal jalan tersebut. Namun jawaban yang diterima tak pernah di indahkan dengan alasan banyak permintaan di tempat lain. Hal itu dikatakan Ketua RT 13 RW 16 Kelurahan Loktabat Utara, Budi Santoso. Dikatakannya sudah lama sekali jalan itu tidak diaspal. Bahkan, dia sudah berulang kali mengajukan permohonan untuk diaspal tapi tidak ada respons positif. “Sudah beberapa kali kita usulkan, tapi belum ada jawaban. Tapi yang diterima itu hanya dijawab banyak permintaan yang lainnya yang belum diselesaikan,” ujar Budi. Dia mengatakan, jalan tersebut sebenarnya tidak terlalu jauh tapi tidak juga diaspal. Hanya berkisar 300 sampai 400 meter, tapi tidak pernah diaspal. “Kita sih selalu berharap supaya ada pengaspalan di jalan itu, soalnya sudah lama sekali diajukan tapi tidak ada tanggapan. Ya, mudahan lah cepat diperbaiki dan diaspal,” ujarnya. Jawabannya selalu karena anggaran karena masih banyak yang mengusulkan. “Mungkin kami maklum saja, tapi kami tetap berharap agar diperbaiki,” ujar lelaki yang sudah 3 tahun menjabat sebagai ketua RT itu. Menurut dia, itu merupakan harapan masyarakatnya untuk segera digarap. Karena rata jalan disini sudah diaspal hanya jalan Kartika utama saja yang belum diaspal. Sementara itu, Kepala Bidang Bina Marga pada Dinas Pekerjaan Umum Kota Banjarbaru, Zabidi, saat dikonfirmasi mengenai aspirasi warga tersebut tidak mengangkat saat ditelepon. Melalui short messages service (SMS) ia mengatakan, untuk jalan tersebut memang belum di anggarkan. “Kalau jalan itu belum masuk di anggaran,” ujar dia melalui SMS sambil menjelaskan dia sedang berada di luar kota. (aa)

RABU

9 OKTOBER 2013

EDY ANCAM TIDAK PROSES IZIN BANJARBARU - Permasalahan yang diakibatkan aktivitas galian C di Kota Banjarbaru masih belum bisa diselesaikan sepenuhnya oleh Pemko Banjarbaru. Keluhan warga karena debu dan ceceran material tanah merah galian C dari sejumlah titik keluar masuk truk angkutan galian C yang mengotori badan Jalan Mistar Cokrokusumo, Cempaka, terus bermunculan. Selain mencemari lingkungan, warga dan pengendara menjadi terasa sangat terganggu. Terlebih jika siang hari saat terik menyengat. Deru debu pekat beterbangan mengikuti keluarnya barisan truk angkutan galian C hingga pengendara sepeda motor menjadi sangat terganggu. Selain mata perih karena terkena material debu, pernafasan pun menjadi terasa sesak mengganggu. Belum lagi jika badan jalan dalam kondisi basah, material debu tanah merah menjadi becek sehingga mengotori para pengendara sepeda motor yang melintas. Pantauan Metro Banjar, debu material galian C cukup parah terjadi di titik keluar masuk jalan truk angkutan galian C di kawasan kelurahan Sungai Ulin dan Kelurahan Cempaka. Ada empat titik yang dinilai rawan. Satu titik di kawasan Sungaiulin, dan tiga titik di Kelurahan Cempaka. Di kawasan Cempaka, satu titik berada di sekitar simpang Jalan Gunungkupang - Jalan Mistar Cokrokusumo. Dari titik tersebut sekitar 150 meter sesudahnya menuju arah Jalan Trikora dekat Gardu Induk Listrik Cempaka dan satu titik lagi di pendulangan Ujung Murung, Sungaitiung Cempaka. Permasalahan debu material galian C ini sudah mendapat perhatian penanganan

BANJARMASIN POST GROUP/DONNY SOPHANDI

DIKUASAI TRUK - Pengendara sepeda motor melintas di antara truk-truk pengangkut galian C di Jalan Mistar Cokrokusumo, Banjarbaru, Selasa (8/10). Truk-truk ini menyebabkan Jalan Mistar Cokrokusumo berdebu dan membahayakan pengendara lain yang melintas.

dari pihak Dinas Perindustrian, Perdagangan, Pertambangan dan Energi Banjarbaru. Perkembangan terakhir sekitar minggu ketiga September lalu, dinas setempat telah melakukan pertemuan dengan pihak penambang galian C di Banjarbaru. Pertemuan tersebut membahas masalah keluhan debu galian C. Pihak penambang terkait berkewajiban mengatasi permasalahan tersebut dengan salah satu cara melakukan penyiraman menggunakan tangki air. “Setiap penambang sudah mau sepakat menurunkan tangki air untuk penyiraman menekan debu material. Hanya, karena kondisi kemarau. Penyiraman hanya membantu menekan debu sementara. Berikutnya karena panas, debu

kembali beterbangan karena kering. Tapi upaya menekan debu ini masih berjalan sampai sekarang,” ucap Edy Purwanto, Kasi Pertambangan dan Air Bawah Tanah yang juga Plh Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan dan Pertambangan Energi Banjarbaru. Untuk penanganan selanjutnya, pihaknya akan menekankan kepada penambang setempat agar memperhatikan lingkungan setempat dengan berusaha menekan meluasnya debu material ke badan jalan. “Masalah debu material galian C ini sudah menjadi kewajiban penambang untuk menyelesaikannya. Kalau ternyata kondisinya tambah parah, kami beri peringatan. Kalau peringatan tak direspons, perpanjangan izin akan

ditinjau kembali,” jelas dia. Izin galian C yang sekarang dikenal sebagai Izin Pemanfaatan Material Pematangan Lahan saat pertama diterbitkan hanya berlaku selama dua tahun. Untuk perpanja-

ngan izin selanjutnya dilakukan setiap tahun. “Jadi kalau penambang tak mengindahkan masalah lingkungan, risiko sanksinya perpanjangan izinnya tidak lagi diproses,” katanya. (sar)

Makin Parah SETIAP harinya, Kholis (29), seorang pekerja yang saban hari bolak balik melewati Jl Mistar Cokrokusumo sampai simpang Gunung Kupang, mengaku seringkali jengkel mendapati debu dan ceceran tanah merah di jalan. “Dari dulu kondisi jalan di simpang Gunungkupang, juga dekat gardu induk listrik Cempaka tempat keluar truk galian C, tidak pernah ada perbaikan. Debunya pekat. Apalagi kalau kebetulan beriringan dengan truk galian C, tambah parah, mata sakit, hidup sesak debu,” keluh dia. Gangguan debu material tersebut seharusnya dapat ditekan dengan upaya-uapaya serius dari pihak terkait. “Sayangnya, aparat terkesan lunak dan tak heran pencemaran udara akibat debu material galian C terus saja kelihatan parah seperti sekarang,” ucap dia. (sar)

Rifani Tak Gubris Teguran Ketua RT BANJARBARU - Merasa pendapatannya sebagai buruh harian tidak cukup untuk sehari-hari, M Rifani (34), warga Palam, Cempaka, berinisiatif mencari kerja sambilan. Sayangnya, kerja sambilan yang dipilihnya salah. Alhasil ia pun harus berurusan dengan aparat penegak hukum. Ya. Lelaki yang mengaku warga Palam RT 2 No 5 Cempaka itu, dibekuk satuan buser Polsek Banjarbaru Timur. Ia tertangkap tangan membawa obat daftar G yang saat itu disimpan dalam jaketnya. Berdasar informasi yang didapat anggota Polsek Banjarbaru Timur, ada pengedar obat terlarang yang sudah meresahkan masyarakat yang saat itu baru datang dari Banjarmasin membeli obat tersebut. Jajaran Polsek yang dipimpin kanit Buser Bripka Zainal Arifin. Setelah iintai, pelaku diringkus di tengah Jalan Palm kecamatan Cempaka Kota Banjarbaru, Selasa (8/10) sekitar pukul 13.30 Wita. M Rifani yang saat itu men-

Ternyata benar ada barang bukti sebanyak 2000 butir pil dekstro dan 100 biji carminofein

DENI SY SYAM AM Kapolsek Banjarbaru Timur

ggunakan Yamaha Mio warna merah diberhentikan. Setelah diperiksa ternyata benar. Pelaku membawa 10 keping obat carminofein dan dua bungkus dekstro yang masing-masing isi 1.000 butir. “Saya beli obat itu di banjarmasin di daerah Pasar Baru. Saya lupa nama tokonya,” kilah Rifani yang mengaku memiliki dua anak itu. Jualan obat tersebut untuk menambah kebutuhan ekonominya. Sudah sekitar tiga bulan dia melakoni bisnis haram tersebut. Sasaran atau konsumennya adalah warga Palam. “Setiap 10 butir dekstro dihargai Rp 5.000. Saya beli dekstro itu dengan modal Rp 450.000 per bungkus isi 1.000

dan dijual dengan harga Rp 600.000, lumayan untungnya buat biaya tambahan,” ucap dia. Kapolsek Banjarbaru Timur, Iptu Deni Syam didampingi Kanit Reskrim, Aiptu Halhamidi, membenarkan dengan adanya penangkapan terhadap seseorang yang kedapatan membawa obat itu. Berdasar informasi masyarakat, M Rifani sudah meresahkan masyarakat sejak beberapa bulan lalu. Dia menjual obat kepada warga Palm sehingga para orangtua resah dengan aksi Rifani. “Setelah kami dapat infor-

masi, kita langsung mencegat Rifani di jalan, ternyata benar ada barang bukti sebanyak 2000 butir pil dekstro dan 100 biji carminofein,” ujar dia. Pelaku sudah meresahkan warga, bahkan, pelaku sudah pernah ditegur ketua RT setempat. Namun, teguran tersebut tak diindahkan dan tetap menjual obat-obatan daftar G tersebut. “Akibat perbuatannya, pelaku dijerat dengan Undang Undang Kesehatan, tindak

pidana mengedarkan farmasi tanpa izin edar dengan dijerat pasal 196 atau pasal 197 no 36 tahun 2009 tentang kesehatan dengan ancaman pidana diatas 5 tahun penjara,” ujarnya. (aa)

BPOST GROUP/YAYAT

RIF ANI bersama barang bukti ribuan obat terlarang. RIFANI

BANJARMASIN

RmhBRJlMahligaiKompAnugrahT114UkTnh 10x16,5 Hub 081933772208/085245195005 V.4606-11/10 Harga Nego

BANJARMASIN POST GROUP/MAN HIDAYAT

KERIKIL - Jalan Kartika Utama di RT 13 RW 16 Kelurahan Loktabat Utara yang hanya berupa tanah dan kerikil, Selasa (8/10). Warga berharap jalan itu bisa segera diaspal. 0910/M2


RABU

9 OKTOBER 2013

Martapura Watch

3

Metro Banjar

Kabur Tinggalkan Sepeda Motor

BANJARMASIN POST GROUP/NURHOLIS HUDA

DITINGG ALKAN - Sebuah sepeda motor yang ditinggalkan pemiliknya saat terlibat kejar-kejaran dengan anggota Polres Banjar, Senin (7/10) malam. DITINGGALKAN

Khawatir Dokter Tidak Fokus MARTAPURA - Layanan kesehatan berupa klinik ataupun rumah sakit swasta menjadi bisnis yang sangat menjanjikan. Tidak mengherankan bila kemudian tidak sedikit dokter berstatus PNS yang bertugas di rumah sakit pemerintah pun membuka tempat-tempat layanan kesehatan baik itu klinik ataupun rumah sakit swasta. Kondisi tersebut juga terjadi di Kabupaten Banjar. Tidak sedikit, dokter di rumah sakit Ratu Zalecha yang membuka tempat layanan kesehatan berupa klinik. Sebagian besar diantara mereka juga mengambil tugas di rumah sakit swasta yang banyak tumbuh di Kota Martapura serta juga di Kota Banjarbaru. Dikhawatirkan, dengan banyak tempat layanan kesehatan dokter tidak lagi konsentrasi dengan tugasnya selaku PNS di rumah sakit setempat. Komisi IV DPRD Banjar juga melontarkan kekhwatiran tersebut dalam rapat kerja bersama dengan jajaran manajemen RSUD Ratu Zelecha akhir pekan tadi. Mereka berharap ada pengawasan baik dari pihak rumah sakit maupun dinas kesehatan terhadap dokter-dokter tersebut. Ketua Komisi IV DPRD Banjarbaru H Gt Abdurrahman mengatakan, sebenarnya tidak masalah ketika seorang dokter yang bertugas di satu rumah sakit pemerintah kemudian memberikan layanan praktik diluar rumah sakit tempatnya bertugas sepanjang pelayanan diberikan diluar jam kerja sebagai PNS. Namun, ketika dokter menempatkan tugasnya bekerja di tempat klinik atau rumah sakit lain pada jam kerja dikhawatirkan pelayanan di rumah sakit yang menjadi tugas kewajibanya tidak akan optimal. Dinas Kesehatan serta atasannya di rumah sakit juga harus tegas soal ini. “Silakan saja tugas diluar tetapi disiplin juga harus tetap dijaga. Setahu kami, dokter hanya boleh bertugas maksimal ditiga tempat kalau ternyata lebih ini yang harus ditegaskan,” ujar dia. Selain mengkhawatirkan tidak optimalnya pelayanan di RS Ratu Zalecha Dia pun khawatir pendapatan di RSUD Ratu Zalecha juga akan menurun. Bisa jadi, dokter-dokter yang bertugas di rumah sakit Ratu Zalecha sekarang ini kemudian merekomendasikan pasien-pasiennya untuk dirawat di rumah sakit swasta tempat dokter tersebut bertugas. “Ini juga membuat kita khawatir. Saya dengar, sebagian besar dokter di RSUD Ratu Zalecha mengambil tugas di rumah sakit swasta yang baru berdiri di Martapura,” katanya. Direktur RSUD Ratu Zalecha Ikhwansyah sependapat dengan Ketua Komisi IV. Sepanjang dokter yang bersangkutan bestatus PNS maka wajib memprioritaskan tugas pelayanan di RSUD Ratu Zalecha walaupun memang UU Praktik edokteran mengizinkan dokter berpraktik maksimal di tiga tempat. Di RSUD Ratu Zalecha, sebutnya, terdapat 22 dokter spesialis serta 18 dokter umum sehingga total dokter yang bertugas di RS Raza berjumlah 40 orang. Selama ini, Dia bersyukur aktifitas pelayanan yang dilakukan dokter di tempat pelayanan kesehatan lain tidak sampai mengganggu pelayanan kesehatan di rumah sakit Ratu Zalecha. “Alhamdulillah untuk di RSUD Ratu Zalecha pelayanan kita tidak sampai terganggu. Itu bisa dilihat dari indeks kepuasan masyarakat (IKM) yang mencapai 79,7,” katanya. (wid)

BANJARMASIN POST GROUP/NURHOLIS HUDA

SIMP ATIK - Seorang warga mendapat teguran dari SIMPA anggota Polres Banjar, Senin (7/10). Polisi giat melakukan patroli dan menegur warga yang dinilai lalai.

MARTAPURA - Senin (7/10) malam, sejumlah anggota Satuan Reskrim Polres Banjar harus melakukan pengepungan di sebuah rawa di Jalan Irigasi, Desa Bincau, Kecamatan Martapura Kota. Sejumlah polisi tersebut meluncur dari Mapolres Banjar di Jalan A Yani km 39 menuju Desa Bincau setelah ada laporan dari warga yang mendengar teriakan seorang perempuan minta tolong di sekitar Jalan Irigasi itu. Warga melaporkan jika pada saat itu ada teriakan perempuan yang diperkirakan adalah korban jambret. Maklum Jalan Irigasi merupakan kawasan sepi, khususnya pada malam hari. Menurut warga, pelaku diyakini menggunakan Suzuki Satria F. Saat tiba di lokasi, polisi langsung menyebar. Saat melakukan penyisiran, tiba-tiba polisi berpapasan dengan seorang lelaki

yang mengendarai Suzuki Satria. Setelah didekati, lelaki itu menjauh. Apalagi setelah mendengar bunyi radio komunikasi milik polisi. Lekaki tersebut langsung tancap gas. Polisi pun melakukan pengejaran. Sampai di sebuah rawa lelaki tersebut berhenti dan merobohkan kendaraannya dan berlari masuk ke semak di dekat rawa itu. Polisi pun mengepung dan mencari ke semak-semak. Namun polisi ketinggalan jejak. Hingga kemudian polisi dini hari itu hanya bisa mengamankan kendaraannya. Kasat Reskrim Polres Banjar, AKP Ade Papa Rihi, saat dijkonfirmasi mengatakan, Saftria F yang ada tersebut ditinggal oleh pemiliknya, yang diduga jambret. “Kami sempat kepung rawarawa dan kami cari ke semak semak di sekitar lokasi. Tak ada muncul pemiliknya, lalu kami amankan saja kendaraan tersebut,” ujar Ade, Selasa (8/10). (lis)

SIAPKAN DANA CADANGAN RP 31 MILIAR MARTAPURA - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Banjar memang masih dua tahun lagi. Selain itu belum ada kepastian apakah dipilih oleh DPRD atau masyarakat. Namun, Pemkab Banjar sudah merancang usulan alokasi dana Rp 31 miliar untuk Pilkada 2015. Jika eksekutif mengajukan usulan dana Rp 31 miliar untuk Pilkada langsung, pihak legislatif sepertinya akurakur saja dan tidak mempermasalahkannya.

Andin Sofyanoor

BANJARMASIN POST GROUP/AYA

Anggaran ini bersifat pasif. Ketika jatuh kepentingan barulah dana ini bisa digunakan,” ANDIN SOFY ANOOR SOFYANOOR

Anggota DPRD Banjar Andin Sofyanoor mengakui, sekarang ini dinamika politik di DPR terkait dengan usulan Mendagri memang hampir bisa dipastikan Undang Undang pilkada akan mengalami perubahan yang di antara isinya pelaksanaan pemilihan kepala daerah Kabupaten/Kota tidak dilakukan secara langsung yakni melalui dewan. Meski demikian, di DPRD tidak mempermasalahkan ketika dianggarkan dana cadangan sebesar Rp 31 miliar untuk pelaksanaan pilkada. Karena, ini memang perintah Undang Undang yang setiap daerah diwajibkan untuk mengalokasikan dananya dalam bentuk rekening khusus serta diatur dalam peraturan daerah secara khusus. “Anggaran ini bersifat pasif. Ketika jatuh kepentingan barulah dana ini bisa digunakan,” ujar Andin yang ditemui usai sidang paripurna, Selasa (8/10). Pihaknya, terkait dengan penganggaran dana pilkada ini, tidak bermain di tataran politik atau opini publik.

Dewan mengapresiasi usulan eksekutif berdasarkan perintah Undang Undang yang memang mewajibkan daerah untuk mengalokasikan dananya. Soal anggaran yang sebegitu besar, bebernya, itu memang diperhitungkan dengan perubahan harga kertas, nilai tukar rupiah terhadap dolar maupun pertambahan penduduk. Itupun, lanjut dia, anggaran ini masih akan melalui proses pembahasan dimasing-masing komisi. Jika ternyata UU Pilkada memang terjadi perubahan bahwa dilakukan secara tidak langsung maka perda pencadangan dana pilkada ini pun bisa sesegeranya dilakkan revisi. “Revisi ini memang harus dilakukukan ketika konsideran dari Undang-Undangnya mengalami perubahan. Seperti, konsiderannya yang tadinya undangundang mengatur pemlu kada dilaksa-

nakansecara langsung berubah menjadi tidak langsung maka perdanya pun juga harus direvisi disesuaikan dengan pelaksanaan pemilukada secara tidak langsung pula,” katanya. Ketua Fraksi PKSB Agriyani juga tidak mempermasalahkan dianggarakan dana cadangan pemilu kada 2015. Sepanjang masih dalam batasan kewajaran, ia sependapat saja dananya dianggarkan apalagi ini memang perintah Undang Undang. Didaerah lain, hingga Rp 50 miliar dianggarkan. Soal adanya rencana perubahan UU pelaksanaan pilkada, itu juga tidak masalah karena dana ini sifatnya dicadangkan. Justru anggaran yang dicadangkan ini, menjadi penghematan anggaran jika memang nantinya tidak digunakan. “Saya kira tidak masalah dianggarkan. Justru, ini bisa menjadi penghematan,” jelas dia. (wid)

Bisa Direvisi DINAMIKA politik untuk pelaksaan pilkada mendatang arahnya ke pemilihan tidak langsung. Namun, Undang Undang untuk itu masih alot dibahas di DPR. Kepala Kesbanglinmaspol Kabupaten Banjar, H Syahda Mariadi mengatakan, karena ini sudah menjadi amanat Undang Undang, Pemkab Banjar pun kemudian mengalokasikan dana cadangan untuk pelaksanaan pemilu kada. Soal

kemudian ada perubahan Undang Undang itu bisa saja nantinya direvisi perdanya. “Kita tidak tahu apakah Undang Undangnya tentang pelaksanaan pilkada ini benar-benar berubah atau tidak. Seandainya, tidak berubah kita siap untuk melaksanakan dengan anggaran yang dicadangkan ini. Tetapi, kalau memang pilkada dilakukan secara tidak langsung kita bisa revisi anggarannya,” jelas dia. (wid)

Pepohonan di Bukit Pamaton Terbakar MARTAPURA - Kebakaran lahan membuat bagian barat dari bukit Pamaton di Kecamatan Karangintan Kabupaten Banjar hangus. Tidak adanya posko di bagian Kawasan Hutan Lindung Taman Hutan Raya (Tahura) ini membuat api sempat menghanguskan bagian barat dari bukit yang dikenal memiliki sejarah kerajaan Banjar tersebut. Warga yang ditemui menyayangkan kebakaran ini membuat kawasan Bukit Pamaton yang menghijau kembali gersang. Mereka berharap, Pemerintah Provinsi Kalsel melalui Badan Pengalola Tahura membangun Posko di kawasan tersebut. Seorang warga yang tinggal di kaki Bukit Pamaton, Upi, mengatakan, kebakaran lahan yang terjadi di Pamaton sekitar dua pekan lalu terjadi dari arah barat di kawasan Guntung Jilatan. Karena itu, kawasan yang terbakarpun terjadi di bagian barat Bukit Pamaton. Saat api belum membesar, belum ada petugas yang tiba di lokasi kebakaran sehingga api sempat bergerak melalap sebagian lahan di bukit tersebut. “Memang udaranya kering

BANJARMASIN POST GROUP/HARI WIDODO

TERBAKAR - Upi, warga Pamaton, menunjukkan kawasan hutan di Bukit Pamaton yang terbakar, Selasa (8/10).

dan sangat panas sehingga api begitu cepat bergerak melumat kawasan tersebut,” ujar Upi, Selasa (8/10). Dia pun menyayangkan, kebakaran tersebut membuat pohon-pohon yang sudah terlihat besar hangus terbakar. Bila ini terjadi terus menerus setiap tahunnya, maka kawasan Tahura khususnya Bukit Pamaton ini tidak akan pernah hijau. Semestinya, lanjut dia, Badan Pengelola Tahura membangun sebuah posko untuk mengantisipasi bila ada api minimal ada dua posko. Posko ini, ditempatkan petugas yang khusus mengawasi kawasan tersebut terutama dari ancama api. “Seperti kemarin saja wa-

tetap seperti sekarang hanya berupa alang-alang. Kepala Badan Pengelola Tahura, Achmad Ridhani membenarkan kebakaran yang terjadi di Bukit Pamaton. Namun, kebakaran lahan disana hanya dibagian bawah bukit tidak sampai menjalar ke tanaman penghijauan. Kawasan Bukit Pamaton, diakuinya, cukup rawan terjadi

kebakaran lahan terutama pa da saat kemarau seperti sekarang ini. Khawatirnya, kebakaran di kawasan tersebut meluas ke kawasan lainnya. Oleh sebab itulah, pihaknya fokus kedepannya untuk mengantisipasi kebakaran lahan disana dengan mengusulkan rehabilitasi izin pinjam pakai perusahaan tambang. (wid)

laupun ada di lokasi arena bukan petugas juga tidak bisa berkomunikasi engan pihak badan pengelola karena kita juga tidak punya peralatan komunikasi. Ponsel sih ada, tapi mana ada sinyal di sini. Makanya, ketika api bergerak membakar lahan di Bukit Pamaton tidak ada petugas yang datang. Barulah ketika api sudah sedemikian meluas, petugas tiba di lokasi,” ujar dia. Dia pun menyayangkan, sebenarnya seandainya kawasan Pamaton ini dihijaukan akan sangat bagus terutama untuk suplai air ke Sungai Kiram di lembah bukit Pamaton ini. Tetapi, bila setiap tahun terbakar kawasan setempat akan 0910/M3


4

Metro Banjar

Rekrut Patrick Zekou REKRUT patrick zekou d persiba ,esteban piscara ato herera (padang n kutai,fortun uno (thailan) +628 1250 733085 +6281250 1250733085

Viva Barito

SALAHUDIN BELUM MINATI ROSSI

Pertahankan Djibril

Dikabarkan Dilirik Barito

KPD A pelth BARITO PUTERA bank udin. prthnkn COLIBALY KPDA JIBRIL. bomber hau5 gol BARITO untk m5im dpan. by : whyu 23 AYNK R!ny steveN +628965 116 5 2 16 51 21

PEMAIN gelandang tim Persepam Madura United (PMU) yakni Rossi Noprihanis, santer dikabarkan diincar oleh tim pelatih Barito Putera guna menapaki kompetisi Indonesia Super League (ISL) musim depan. Bahkan kabar tersebut juga tersiar melalui berita online yang diposting oleh salahsatu web, Senin (7/10) tadi. Namun, terkait kabar tersebut, Pelatih Kepala Barito Putera, Salahudin menepisnya. Bahkan Salahudin menyebut

Jangan Ganti Si Gundul BU AT Bapak Salahudin Jangn Diganti-ganti Lch Kepar Kta Si BUA G0ndul Toh”ixa Harat Dch”pk0k X Bla X Main Si Gondul Tu Aja Trus Yg Di Turun An”by Rahmat Effendi 15-01-1994+cta2 Menjadi Penjaga Gawang....? +6289692016506

Jangan Buang Djibril-Konate BANG salahudin ingatakn bang lah,jibryl konate n daewon jgn d buang prpnjang kontrak x scpat mgkn,ulun ykn dgn 3pmaen asing ni BP bs mmenuhi target 4besar,by;HALIM Cs pingaran city +6289 71 4 47838 +62897

Tidak Anarkis AKSI sosial yg sudah di laksanakan Para Barito mania Bartman di semua Korwil mudah mudahan dapat menjawab keraguan sebagian masyarakat dahulu suporter Sepak bola yg identik dgn kekerasan, anarkistis. Katakan tidak, tdk ada lagi kerusuhan +62852 48538 79 4 +6285248538 485387 94

UMPAMA d’flm Barito nch kisah handk jdi jaguannya.jaguan’nya tch kda mau tergesak2 wn sabar banar org’x.tapi d’akhir cerita kna pasti jaguan’nya menang.makanya’am barito nch paling sabar berburu pmain ex mahadang labihan org pang tapi kina d’akhir kompetisi tahuam juara kch.by anto kdg. +628538 7962 408 +6285387962 7962408

Setuju Ganti Nama 17 Mei

DOK/BPOST

Septa Riyanto

MANAJEMEN n pelath Barito U 21. Divisi III d gulir nh bis lbrn pantau pank kesetiap grouf cv tau ada nang kw memperkuat barito U 21. Bantai +628 125028 4 17 +628125028

iN op rih an is

Pertahankan Ujung Tombak Lokal

Ro

ss

PERTAHANKAN ujung tombak lokal yg ada tahun ini mereka akan lebih tajam lg ayo buktikan kalian lbh tajam dibandingkan boas,tibu ,ferdinan,dll ya klw mau cari lg ambil aja ujung tmbk lokal exs persiram,persidapon atau persiwa +6285252116089

Pertahankan Djibril-Konate

DUA gelandang tangguh asal Sumatera Selatan, Septa Riyanto dan Amirul Mukminin, masih merasa betah berkostum Barito Putera. Mereka enggan ‘pulang’ ke kampung halamannya sendiri untuk menjadi bagian dari Sriwijaya FC. Padahal, pihak manajemen Laskar Wong Kito sudah sejak lama menyatakan ketertarikannya pada kedua pemain ini. Tapi Septa Riyanto dan

Amirul Mukminin masih betah di klub yang dibelanya di musim lalu, Barito Putra. Manajer Tim SFC, Robert Heri mengungkapkan, kalau memang Septa Riyanto dan Amirul dipastikan tetap bertahan di Barito Putra, itu disebabkan keduanya merasa berhutang budi pada Laskar Antasari. Menurut Robert, Septa dan Amirul masih ingin bersama-sama dengan Pelatih Barito, Salahudin, sebab pelatih asli Sumsel itu juga yang berperan besar atas karir keduanya. “Saya sudah menghubungi keduanya dan mereka ingin bertahan di Barito dan mau bagaimana lagi setidaknya kita sudah mengusahakan agar mereka bisa bermain di SFC musim depan,” katanya, Senin (7/10) Dikatakan Robert, pihaknya sangat

menghormati dan mengerti dengan keputusan yang diambil Septa dan Amirul itu. Jadi pihaknya otomatis akan mundur teratur dan akan mengalihkan bidikan ke pemain lainnya yang kualitasnya tak kalah baiknya dengan kedua pemain incarannya itu. Kriterianya tetap sama, yakni kalau bukan pemain asli Sumsel tentu yang akan direkrut adalah pemainpemain yang memiliki speed dan power serta berani berduel dengan pemain lawan. “Kita ingin mencari pemain yang tidak hanya memiliki rasa loyalitas dan tanggung jawab terhadap tim saja, tapi juga pemain-pemain yang bisa diandalkan di setiap lininya,” tegas Robert. (tnc)

Arema Pertahankan Semua Pemain Inti

Tambah Pemain Lagi KALAU bleh ksih saran ya,sebaiknya pemainya ditambahkan lg.biar semakin bnyak pemain hbat smkin bsar pula ketangguhan pemain BARITO PUTRA untuk SEMAKIN DIDEPAN. SALAM:pecinta barito putra,MULYA AND LINDA dri simpang 4 BJB, LOVERS BARTMAN SLALU. +628960 7 7 8 4 71 3 +6289607

Beli Tibo-Maitimo-Diego BU AT manajemen barito, beli pemain bintang utk musim depan BUA seperti titus bonai, maitimo dan diego michel biar barito sukses musim depan. Forza Barito !! +628 1952 71 2 188 81 27 21 DOK/BPOST

Bagi Anda pencinta barito putera, kirimkan saran untuk kemajuan tim kesayangan kita melalui SMS kke e 08 1 95366990 7. 081 953669907

DOK/BPOST

Amirul Mukminin

Amir dan Septa Merasa Utang Budi

Pantau Pemain Divisi III

BU AT salahudin dan yunan helmi pertahankan jibril sm makan BUA konate dan cari dan rekrut samsul arif sm zainal arif dr yanur +6285386086565

musim ini tim pelatih ada kemungkinan untuk meliriknya, Salahudin menegaskan masih belum. “Dalam tim kita sudah banyak pemain di posisi gelandang maupun sayap, jadi kita masih belum memikirkannya,” tegasnya. Terlepas dari hal itu, Salahudin kembali mengutarakan tim pelatih masih belum banyak bergerak melakukan perburuan pemain karena pertimbangan masingmasing pemain masih terikat kontrak dengan klub lamanya. Di sisi lain, tim pelatih sendiri masih menunggu kepastian regulasi dari PT Liga Indonesia mengenai kompetisi musim berikutnya.(ran)

SALAHUDIN Pelatih Kepala Barito Putera

DEMANG diMartapura, PANGERAN diBanjarmasin. ulun stju bnar apa jar Didi ank2 telda yg no 089692161778. satu usul yg bgus gasan ngaran pengganti stadiun 17 mei, pas bnar wan ngaran julukan tim Barito putra laskar Antasari lapangannya pngeran Antasari. biar tambah dikenal se’indonesia. aja kt doakan br’sama2 smga TIM BARITO PUTERA utk ISL akn dtang dpt brtengger diposisi 3 besar amin.. by abh AYU Pncinta Barito. +6281230504564

FORMASI Barito Putr menuju Juara ISL thn depan 4-3-3 kiper Aditya Ahlan wasahlan / posisi Bek stoper / meicel 0rah,Pabiano,Hamka Hamjah,CimaA !!! glandang serang sayap kiri kanan./ RejkyRizal Dipora,Kanote Makan,Dedy Hartono!!! striker Perdinan Sinaga,Colibaly Jibril, Tibo !! Mantap sudah Isss the Beesstt!! +6282 1 5 4 4 1 5009 +62821

kabar tersebut hanya isu yang berkembang dari suporter. “Kita tidak ada mengincar Rossi Noprihanis, jadi kalau ada kabar seperti itu hanya isu saja. Mungkin dari suporter salah satunya,” kata Salahudin. Pelatih berkepala plontos ini malah menerangkan, musim lalu justru Rossi Noprihanis lah yang menawarkan diri untuk bergabung bersama Barito Putera sebelum mengarungi kompetisi ISL 2012/2013. “Sebelum bergabung dengan Persepam, Rossi Noprihanis ingin bergabung di Barito. Tapi kita tidak mendatangkannya karena saat itu tim masih belum membutuhkannya,” kata Salahudin. Disinggung apakah untuk

“Kita tidak ada mengincar Rossi Noprihanis, jadi kalau ada kabar seperti itu hanya isu saja”

Paling Sabar Berburu Pemain

Formasi 4-3-3

RABU 9 OKTOBER 2013

AREMA saat menjalani partai tandang di kandang Barito Putera.

MULAI Jumat (4/10), manajemen Arema Indobesia mulai melakukan pembicaraan sekaligus negosiasi terkait masa depan pemain. Manajemen klub berjuluk Singo Edan rencananya memanggil sekitar lima pemain setiap hari untuk berbicara mengenai kelanjutan karirnya. Hasil negosiasi tersebut nantinya menjadi salah satu aspek yang dipertimbangkan sebelum memperpanjang kontrak pemain, selain tentu saja kontribusi pemain untuk klub. “Banyak yang ditanyakan, mulai komitmen hingga negosiasi gaji. Semuanya tentu dikaitkan dengan kontribusi pemain selama semusim terakhir. Dari pembicaraan nanti akan diketahui bagaimana reaksi pemain, yang bisa menjadi referensi bagi manajemen,” jelas Sudarmaji, Media Officer Arema Indonesia.

Sejauh ini, Singo Edan terlihat bakal mempertahankan semua pemain inti musim depan. Pemain yang sudah tersingkir adalah mereka yang memiliki kontribusi paling minim, di antaranya Engelberd Sani dan pemain Australia Edmar Garcia. Keduanya tidak mendapatkan perpanjangan kontrak. Pembicaraan komitmen pemain juga dianggap perlu karena nyatanya ada pemain yang kurang nyaman dengan sistem rotasi selama semusim terakhir. Soal kenaikan gaji atau kontrak, Sudarmaji juga menjelaskan semuanya tergantung kontribusi dan konerja pemain selama semusim terakhir. Sementara, hingga sekarang Arema masih tergolong tenang dalam menambah skuad untuk musim depan. (lic)

0910/M4


Pro Consumers

RABU 9 OKTOBER 2013

Metro Banjar

5

Mobil Murah Nasional Kancil Kancil (singkatan dari Kendaraan Niaga Cilik Irit Lincah) merupakan merek dagang terdaftar dari sebuah kendaraan angkutan bermotor roda empat yang didisain, diproduksi dan dipasarkan oleh PT. KANCIL (singkatan dari Karunia Abadi Niaga Citra Indah Lestari). Pernah diharapkan sebagai pengganti (peremajaan) bajaj dan bemo karena keduanya tidak diizinkan untuk bertambah jumlahnya atau diproduksi di wilayah Jakarta

BERSAING Peluncuran salah satu merek mobil murah di Jakarta beberapa waktu lalu. Dengan harga di bawah Rp 100 juta, konsumen leluasa memilih antara mobil murah atau mobil bekas.

Esemka Mobil yang satu ini hebatnya justru dibuat oleh para siswa SMK. Mobil Esemka memiliki 5 jenis varian yakni SUV, pick up double cabin, sedan, pick up single cabin, dan van. Pada gambar di bawah ini merupakan Mobil Esemka SUV buatan siswa-siswa SMK 1 Singosari Malang yang dikerjakan tidak kurang dari 50 siswa SMK Singosari Malang dan menghabiskan biaya sebesar Rp 175 Juta dalam pembangunan mobil ini. 5 jenis mobil Esemka yang lainnya dikerjakan oleh SMK-SMK lainnya. Untuk harganya anda cukup mengeluarkan uang Rp 80 Juta saja untuk mendapatkan mobil Esemka ini

Komodo Nama Komodo disematkan bukan karena bentuk mobilnya yang seperti Komodo, namun lebih pada fungsinya yang seperti Komodo, yakni selain kuat, Komodo bisa hidup di dua alam sekaligus. Seperti namanya, jangankan di lumpur, di air sekalipun Komodo sudah teruji kehandalannya. Mobil Komodo adalah garapan PT Fin Tetra Indonesia asal Cimahi, Jawa Barat. Komodo hanya mampu membawa 2 orang penumpan

Tawon Mobil imut ini buatan PT Super Gasindo Jaya. Mobil Tawon ini sudah mampu membawa 4 orang dan dibanderol dengan harga Rp 48 juta. Dengan kapasitas mesin 650 cc dan mampu mencapai kecepatan hingga 85 km/jam. Diperkirakan mobil ini akan menggantikan bajajbajaj di Jakarta dan juga akan diproduksi secara massal.

NET

Arina Mobil Arina ini kapasitas mesinnya hanya 150 cc, kecepatannya mampu dipacu sampai dengan 70 km/jam, namun konsumsi BBMnya cukup hemat yaitu mencapai 40 km untuk 1 liter bensin. Arina, yang merupakan singkatan dari Armada Indonesia, badan hukum Universitas Negeri Semarang (Unnes). Mobil mikro Arina akan terus dikembangkan sehingga menjadi 100 persen buatan negeri. Jika sudah 100 persen lokal, harganya bakal berada di bawah Rp 30 juta.

NET

ANTARA MOBIL MURAH ATAU BEKAS PROGRAM mobil murah ramah lingkungan (LCGC) direspon oleh industri otomotif di tanah air dengan berlombalomba memproduksi mobil segmen tersebut. Kendati mulai diserbu dengan dibukanya kelas mobil murah (LCGC), dampaknya terhadap pasar mobil bekas (mobkas) dikatakan masih belum terlalu terasa hingga akhir tahun nanti. Hal ini secara tidak langsung menjadi peluang bagi calon konsumen untuk memilih di antara kedua jenis mobil tersebut. Apakah bekas, atau mobil baru yang murah. “Kedatangan LCGC baru terasa tahun depan, tapi belum signifikan,” papar Herjanto Kosasih, Senior Marketing Manager PT Marga Sadhya Swasti. Baik mobil baru berwujud mobil murah dan mobkas pasti bersinggungan. Tapi Herjanto mengungkapkan, memang sasaran konsumennya berbeda. Harga LCGC saat ini berkisar dari Rp76,5-120,7 juta. Mobil murah Indonesia: ◗ Toyota Agya ◗ Daihatsu Ayla ◗ Honda Brio Satya ◗ Nissan Datsun ◗ Suzuki Wagon R ◗ Tata Nano

Orang beli mobil sekarang sudah sama seperti beli motor. Tidak penting lagi masalah berapa inflasi, harga dollar, dan sebagainya. HERJANTO Marketing Manajer Marga Sadya

“Buat di level tersebut tersedia mobkas dengan kelas di atas LCGC seperti Toyota Yaris A/T 2011 Rp130 juta dan Daihatsu Sirion A/T 2012 Rp120 juta. Tinggal pilih mendingan mana mobil baru atau mobil bekas seperti itu?” tanya Herjanto. Walaupun harga-harganya bisa dibandingkan tetap saja mobkas tidak mampu melawan kodratnya sebagai produk bekas pakai. Namun mobil murah juga punya masalah sebab dengan harga sama belum tentu memiliki spesifikasi dan fitur yang bisa disamakan dengan mobkas. “Orang beli mobil sekarang sudah sama seperti beli motor. Tidak penting lagi masalah berapa inflasi, harga dollar, dan sebagainya. Konsumen sekarang cuma ingin tahu buat mo-

bil yang ia inginkan berapa cicilannya per bulan, sebab 60 persen pembeli mobil bekas (mobkas) membayar lewat cara kredit,” tutup Herjanto. Diakui, kini produsen mobil memiliki surga baru dengan mengalihkan fokus mereka untuk pasar berkembang di Asia Tenggara, seperti Indonesia. Melambatnya pertumbuhan penjualan di Cina melambat dan India, membuat banyak produsen yang mengalami kelebihan kapasitas. Mereka pun memutar strategi dengan menyasar ke Asia Tenggara dan mengambil langkahlangkah berani dalam pasar yang sebelumnya diabaikan seperti Indonesia, Malaysia dan bahkan Myanmar. Beragam cara baru ditawarkan seperti program mobil murah ramah lingkungan (LCGC) yang baru saja dicetuskan di Indonesia. Pabrikan Jepang seperti Honda, Nissan dan Toyota telah menjadi pemimpin di Asia Tenggara. Mereka menggelar model mobil murah untuk dipasarkan di Indonesia. Juga menarik dilihat adalah pendatang baru seperti India, Tata Motors, yang sedang mempertimbangkan mengembangkan versi murahnya di Indonesia. Sedangkan General Motors

baru saja membuka kembali pabrik di Indonesia. Toyota dan Daihatsu menguasai sekitar setengah dari pasar mobil Indonesia. Duo Astra ini menjadi produsen pertama yang meluncurkan

mobil murah mereka. Lalu disusul Honda dan Suzuki yang juga melahirkan LCGC. Mobil murah diharuskan memiliki nama Indonesia dan menggunakan komponen lokal lebih dari 80 persen.(okz/kps)

Samai Harga Sepeda Motor TAK mau kalah dengan sejumlah produk murah, kini produsen asal China meluncurkan mobil yang super murah yaitu Intelligent Geely (IG) seharga 10.000 RMB atau sekitar Rp 13 juta. Nilai yang sama dengan harga sepeda motor. Intelligent Geely (IG) yang sempat tampil di ajang otomotif Beijing Auto Show telah siap dipasarkan pada 2013. Harga yang sangat murah ini hampir sama dengan harga sebuah sepeda motor di Indonesia. PT Geely Mobil Indonesia (GMI) tidak menutup kemungkinan akan mendatangkan mobil ini ke Indonesia. Menurut Presiden Direktur PT Geely Mobil Indonesia (GMI) A Budi Pramono IG siap dipasarkan di Indonesia pada tahun 2013 dengan harga 10.000 yuan. IG akan diproduksi dengan menggunakan mesin bensin berkapasitas 800-900 cc tetapi tidak menutup kemungkinan akan diproduksi dengan kapasitas mesin yang lebih besar. Pada model konsepnya IG menggunakan pintu sayap camar atau gullwing. Sedangkan pada dapur pacunya IG telah mengaplikasikan teknologi hibrid yaitu memadukan sebuah mesin konvensional berkapasitas 998 cc dan sebuah motor listrik. Dengan perpaduan dua kekuatan itu IG mampu melaju hingga ke kecepatan 150 km/jam yang didapat melalui tenaga dari mesin konvensional yang mampu mengeluarkan tenaga hingga 52 kW pada 6.000 RPM dengan torsi mencapai 93 Nm pada 3.400-3.800 RPM.(auto)

GEA GEA merupakan singkatan dari (Gulirkan Energi Alternatif). Nama GEA diberikan karena mobil yang bentuk dan spesifikasi mesinnya sangat mirip Nano tersebut memakai bahan bakar gas yang dijamin bisa ramah lingkungan. Jika diberi izin pemerintah, PT Inka memprediksi bisa memberi harga GEA pada banderol Rp 45 juta-Rp 50 juta per unit. Mesin GEA ini berkapasitas 650 cc dan telah diuji menempuh 10 ribu km dengan kecepatan 85 km/jam

Marlip Adalah Mobil bertenaga listrik produksi Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) —disebut MARLIP (marmut listrik LIPI) merupakan salah satu wujud solusi ilmu pengetahuan dan teknologi atas krisis energi di negeri ini. Marlip di antaranya telah digunakan di rumah sakit, lokasi wisata, markas kepolisian, dan lapangan golf. Marlip juga digunakan saat peringatan 50 tahun Konferensi Asia Afrika di Bandung. Namun, pemanfaatannya tetap belum signifikan. Spesifikasi teknis Marlip adalah berkecepatan 40 km/ jam untuk jalan datar dan 20 km/jam untuk tanjakan, jarak tempuh 300 km, masa aktif delapan jam, waktu pengisian baterai tercepat 2,5 jam (ratarata 4-5 jam).(isiduniablogspot) 0910/M5


6

Public Services

Metro Banjar

RABU 9 OKTOBER 2013

TELEPON PENTING Banjarmasin PLN Kalselteng

4772520 4772633 4772261 4772564

PLN Cabang Banjarmasin

3359050

PDAM Bandarmasih Banjarmasin 3253617 PDAM Intan Banjar

4772061 4782004

PDAM Barito Kuala

4799013

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Banjarmasin

4367171

Kabupaten Banjar

6292009

Dinas Kesehatan Kalsel

3355661

3360010

4364646

TAHAPAN MENGAJUKAN IZIN USAHA AIR MINUM ISI ULANG: Datang ke Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin Minta dibuatkan rekomedansi usaha air minum isi ulang Dinas kesehatan mendata alamat dari pemohon Sampel dari air isi ulang diambil dan diperiksa ke laboratorium Output air hasil uji laboratorium tersebut menjadi bahan rekomendasi layak tidaknya air dijual ke publik Sumber: Dinas Kesehatan Kota Banjarmasin

■ ■ ■ ■ ■

Dinas Kesehatan Banjarmasin

304863 365177 304803

Dinas Kesehatan Banjarbaru 781588 781588 721203

Dinas Kesehatan Banjar

722387 Dinas Pendidikan Kalsel 363885

ILUSTRASI/NET

KONSUMEN membeli air galon di depo pengisian ulang. Di Banjarmasin, air isi ulang dijual bervariasi mulai Rp 3.000 hingga Rp 4.000.

363885 53913

BISA JADI ALATNYA RUSAK

Banjar Posko BPBD

4721113

BPK Melati (Martapura)

087815950460 6109070

Koq Airnya Bau Besi? PENGALAMAN tak mengenakkan dialami Rudy, warga Kompleks Banjar Indah Permai, Banjarmasin. Bapak tiga anak pernah membeli air isi ulang. Awalnya, dia tak curiga saat membeli air isi ulang murah tersebut. “Saya terkejut. Begitu airnya diminum, koq bau besi,” kata Rudy. Dia mempertanyakan kenapa air tak sehat tersebut bisa lolos ke tangan konsumen. Apakah alatnya yang rusak atau sumber air bakunya yang tidak sehat. Bisa jadi juga dari Dinas Kesehatan Banjarmasin tak pernah melakukan pemeriksaan ke para pemilik usaha air minum isi ulang tersebut. “Kayaknya dinas kesehatan hanya menunggu warga meminta izin membuka usaha air isi ulang saja,” ucapnya. Sejak itulah, dia berpindah ke lokasi lain untuk membeli air isi ulang tersebut. Menurut dia, seharusnya aparat dinas kesehatan, benar-benar terjun ke lapangan. Kalau ngomong sudah memeriksa sampel, koq masih ada output air yang tidak sehat. “Air sehat itu kan tidak berwarna, berasa dan berbau. Yang kita temui itu airnya bau besi,” ujarnya. (ogi)

■ Air Isi Ulang Wajib Dicek Setiap Bulan MENJAMURNYA usaha air isi ulang yang murah perlu didukung oleh pengawasan dari dinas kesehatan setempat, agar kesehatan masyarakat yang mengkonsumsi air minum tersebut tetap terjamin. “Kita imbau agar pemilik usaha air isi ulang rutin memeriksakan sampel airnya ke laboratorium,” kata Supriani, Kepala Bidang (Kabid) Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan (P2PL), Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Banjarmasin, Selasa (8/10). Supriani mengakui, di Dinkes Kota Banjarmasin tercatat ratusan usaha air minum isi ulang. Sebelum membuka usaha air minum tersebut, pemilik usaha diminta untuk memasukkan sampel airnya ke laboratorium. “Hasil kualitas air dari laboratoriun untuk bahan rekomendasi kita, boleh tidaknya air isi ulang itu dijual ke masyarakat,” ucap Supriani. Dijelaskannya, kalau usaha sudah berjalan, diharapkan pemilik

Kita meminta pemilik usaha tersebut segera memperbaiki mesin isi ulang sampai output air benar-benar layak SUPRIANI Kabid P2PL Dinkes Kota Banjarmasin

usaha tidak hanya sekali memeriksa air isi ulangnya. Apalagi, volume pronduksinya lebih banyak. Mininal satu bulan atau tiga bulan sekali wajib memeriksakan kualitas air ke laboratorium. Memeriksakan air, lanjut Supriani, bisa ke laboratorium milik dinas kesehatan atau laboratorium kesehatan di kawasan Sasana Santi Banjarmasin. Masyakarat bisa memilih laboratorim yang mudah dijangkau dari sisi lokasi.

Supriani tak mempermasalahkan sumber air baku isi ulang itu dari air perusahaan daerah air minum (PDAM) ataupun air segar dari kawasan Mandi Angin, Kecamatan Karangintan, Kabupaten Banjar. “Yang pentingkan output airnya berkualitas,” ucapnya. Supriani mengaku ada sejumlah keluhan dari pengguna (konsumen) air isi ulang, yang mengungkapkan airnya sebagian tidak sehat, seperti berbau. Itu mungkin penyebabnya dari alat, bukan sumber air bakunya. “Jika memang alatnya, kita meminta pemilik usaha tersebut segera memperbaiki mesin isi ulang sampai output air benar-benar layak,” ucapnya. Dinas kesehatan, paparnya, tak tinggal diam atau duduk di meja saja. Setiap bulan, tim dari dinas kesehatan proaktif mengambil puluhan sampel air minum isi ulang. Lokasinya, berdasarkan dari data puskemas setempat. “Setiap bulan, lokasinya berganti-ganti,” ujarnya. (ogi)

BPK Buser Induk

7714690

BPK Kompas

6216684

Banjarbaru Polres Banjarbaru

2772266

RSUD Banjarbaru

4772380

Polsek Banjarbaru Kota

4772533

Polsek Banjarbaru Timur

7571543

Polsek Banjarbaru Barat

4705210

Koramil Banjarbaru

4772437

RS Syamsudin Noor

4705118

Penerbit SIUPP Direktur Utama Pemimpin Umum

: PT Cahaya Media Aditama : No.1646/SK/Menpen/SIUPP/1999 Tanggal 10 September 1999 : Herman Darmo : HG (P) Rusdi Effendi AR

Banjarmasin Post Group Pemimpin Redaksi: Yusran Pare Wakil: Harry Prihanto Redaktur Pelaksana: Dwie Sudarlan Manajer Peliputan: Elpianur Achmad Asisten Manajer Peliputan: R Hari Tri Widodo Manajer Produksi: M Taufik Redaktur Eksekutif : Muhammad Yamani (Banjarmasin Post/

Online), Mulyadi Danu Saputra (Metro Banjar), Irhamsyah Safari (Serambi Ummah) Manajer Redaksi: Irhamsyah Safari Wakil: Agus Rumpoko Redaktur: M Royan Naimi, Sigit Rahmawan A, Umi Sriwahyuni,

Nomor pengirim sms dicantumkan secara utuh demi akuntabilitas dan transparansi.

HALO POLISI

PELAKU TERTANGKAP WARGA AMAN SAYA selaku warga Jalan Kayu Balau, Banjar Indah Permai mengucapkan terima kasih kepada jajaran Polresta Banjarmasin yang berhasil meringkus pelaku pembunuhan sadis seorang mahasiswa kedokteran Unlam. Bagaimana pun kasus pembunuhan itu membuat kami warga menjadi merasa tidak aman. Jempol buat aparat semoga senantiasa siaga dan gesit menangani masalah kamtibmas. 08125191028

Ngisi Solar Bayar Rp 20 Ribu

HALO BANJARMASIN

Coba Tiru Gubernur DKI PEJABAT Banjarmasin kok hanya promosi dirinya saja ya, yaitu dipajang di jalan- jalan. Kok tidak menunjukkan prestasinya, apa saja yang sudah dilakukan, sepertinya pembangunan di Banjarmasin jalan di tempat ya. Jika mau meniru seperti Gubernur DKI Jaya, woowww 0811507466

HALO pak polisi tolong tertibkan preman yang ada di sekitar SPBU Landasan Ulin samping pasar Ulin Raya. Masak saya mau ngisi solar disuruh premannya bayar 20 ribu, saya kan bukan pelangsir. Padahal ada pak polisi di sana yg jaga di spbu itu. Kata premannya buat rokok dan ngasih polisi yang jaga. 087815957171

Simpang Telawang Satu Arah AKHIR-akhir ini jalan depan kantor wali kota sering ditutup karena adanya kegiatan. Akibatnya Jalan Simp Telawang menjadi macet. Untuk itu diharapkan kepada pihak berwenang mengaturnya Jalan Simpang Telawang hanya satu arah. Dan yang terpenting mobil/truk besar tidak diperbolehkan bongkar muat. 089632656796 TANGGAPAN SAYA atas nama Pemko Banjarmasin minta maaf kalau masyarakat merasa terganggu karena penutupan jalan di Balai Kota. Itu karena ada kegiatan di Pemko Banjarmasin. Kalau tidak ada kegiatan, Insya Allah, jalan lancar. Terimakasih... Kasman Kepala Dinas Perhubungan Kota Banjarmasin

Parkir Kendaraan Rp 3 Ribu KEPADA kepala Dinas Perhubungan Kota Banjarmasin yang bertanggung jawab dalam pengelolaan parkir. Jangan dibiarkan juru parkir di depan warung-warung Jalan A Yani km 2 memungut parkir Rp 3 ribu. 085651012222

Syamsuddin, Alpri Widianjono, Kamardi, Mahmud M Siregar, Aya Sugianto, Sofyar Redhani, Siti Hamsiah Asisten: Eka Dinayanti, Murhan, Anjar Wulandari, Ernawati, Idda Royani, Mohammad Choiruman. Staf Redaksi: Sudarti (Reporter Senior), Hanani, Burhani Yunus, AM Ramadhani, Halmien Thaha, Syaiful Anwar, Syaiful Akhyar, Khairil Rahim, Ibrahim Ashabirin, Sutransyah, Faturahman, Irfani Rahman, Jumadi, Edi Nugroho, Budi Arif RH, Doni Usman, Mustain Khaitami (Kabiro), Hari Widodo, Ratino Taufik, M Risman Noor, Salmah, Rahmawandi, M Hasby Suhaily, Helriansyah, Didik Triomarsidi (Kabiro), Nia Kurniawan, Mukhtar Wahid, Rendy Nicko Ramandha, Restudia, Yayu Fathilal, Frans, Nurholis Huda, Aprianto. Fotografer: Kaspul Anwar, Donny Sophandi Tim Pracetak: Syuhada Rakhmani (Kepala), M Syahyuni, Aminuddin Yunus, Syaiful Bahri, Edi Susanto, Sri Martini, Kiki Amelia, Rahmadi, Ibnu Zulkarnain, Achmad Sabirin, Rahmadhani, Ahmad Radian, M Trino Rizkiannoor, M Denny Irwan Saputra, Samsudi. Biro Jakarta: Febby Mahendra Putra (Kepala), Domuara Ambarita, Murdjani, Antonius Bramantoro, Budi Prasetyo, Fikar W Eda, FX Ismanto, Johnson Simandjuntak, Rahmat Hidayat, Yulis Sulistyawan, Choirul Arifin, Hendra Gunawan, Sugiyarto Penasihat Hukum: DR Masdari Tasmin SH MH Pemimpin Perusahaan: A Wahyu Indriyanta General Manager Percetakan: A Wahyu Indriyanta Asisten General Manajer Percetakan : Suharyanto Wakil PP (Bidang Humas-Promosi): M Fachmy Noor Manajer Iklan: Helda Annatasia (08115803012) Manajer Sirkulasi: Riadi (08115000117) Alamat: Gedung HJ Djok Mentaya Jl AS Musyaffa No 16 Banjarmasin 70111, Telp (0511) 3354370, Fax (0511) 4366123, 3353266, 3366303 Bagian Redaksi: Ext. 402, 405 Bagian Iklan: Ext. 113, 114 Bagian Sirkulasi: Ext. 116, 117 Pengaduan Langganan: 08115000117, (0511) 3352050 Biro Jakarta-Persda: Redaksi, Jl Pal Merah Selatan No 12 Lantai II Jakarta 10270, Telp (021) 5483008, 5480888 dan 5490666 Fax (021) 5495358 Perwakilan Surabaya: Jl Raya Jemursari 64 Surabaya, Telp (031) 8471096, 8483428, Fax (031) 8471163 Biro Banjarbaru: Jl Mister Cokrokusumo Kav 15-17 Widya Chandra Utama, Cempaka, Kota Banjarbaru Telp (0511) 4780355 Fax (0511) 4780356 Biro Palangka Raya: Jl RTA Milono Km 1,5 Palangkaraya Telp (0536) 3242922 TARIF IKLAN: Display/Advertorial Hal 1: Hitam Putih (BW): Rp 22.500/mmk

Berwarna (FC): Rp 45.000/mmk Iklan Kuping: Berwarna (FC): Rp 50.000/mmk Display/Advertorial Hal Dalam: Hitam Putih (BW): Rp 11.250/mmk

Berwarna (FC): Rp 22.500/mmk Iklan Sosial/keluarga: Hitam Putih (BW): Rp 7.500/mmk

Berwarna (FC): Rp 15.000/mmk Iklan Baris: Hitam Putih (BW): Rp 7.500/baris

Berwarna (FC): Rp 10.000/baris

TANGGAPAN: TERIMA KASIH atas bantuan dan informasinya. Kami akan melakukan pengecekan ke lapangan. Apabila ada oknum masyarakat yang melakukan pungutan liar di kawasan SPBU Landasan Ulin, dekat pasar raya dan ada anggota yang melakukan pembiaran, kami akan menindak sesuai aturan yang berlaku. AKP Abdul Fatah Kapolsek Banjarbaru Barat

Setiap Hari Hirup Debu UNTUK kepala Dinas Bina Marga Kota Banjarmasin. Kapan lagi ruas jalan tembus Mantuil diaspal. Kami setiap hari terpaksa kami menghirup debu tanah akibat jalan belum diaspal. Tolong diperhatikan kasihan kami jadi sakit-sakitan. 085828806576 ILUSTRASI : BPOST GROUP/DENY

Iklan Satu Kolom: Hitam Putih (BW): Rp 7.500/mmk

Berwarna (FC): Rp 15.000/mmk Catatan: Harga belum termasuk PPN 10% Harga Langganan: Rp 55.000/bulan Percetakan: PT Grafika Wangi Kalimantan Alamat: Lianganggang Km 21 Landasan Ulin Selatan Banjarbaru

Telp (0511) 4705900-01. Isi di luar tanggungjawab percetakan

WARTAWAN ”BANJARMASIN POST GROUP” SELALU DIBEKALI TANDA PENGENAL DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA/ MEMINTA APA PUN DARI NARASUMBER

NET


RABU

Metro Trend

9 OKTOBER 2013

Metro Banjar

7

TENUN TAMPIL MEWAH Motif Kotak Tak Kalah Menggoda SEOLAH melanjutkan demam Jokowi dengan baju khasnya, motif checker atau papan catur kini sedang menjadi trend di kalangan fashionista. Namun motif checker ini jauh lebih sederhana dibandingkan motif lain. Biasanya motif ini merupakan kombinasi hitam dan putih, namun motif ini jadi lebih cantik ketika dikombinasikan dengan warna lain. Contohnya adalah desain koleksi terbaru dari Louis Vuitton, yang menggabungkan motif checker dengan komposisi warna neon. Hasilnya? Voila! Motif checker yang unik dan tidak monoton. Motif checker termasuk motif yang fleksibel, karena juga bisa diaplikasikan pada tas, scarf, atasan, bawahan, hingga dress atau outter. Padanan motif ini bisa menghasilkan gaya yang casual dan dinamis. Tipsnya, Anda tinggal memadukan koleksi checker Anda dengan paduan berwarna polos atau warna yang kontras. Pilih warna-warna yang tidak membuat tubuh Anda terlihat penuh dangemuk, karena motif Checker ini dapat membuat tubuh terlihat berisi jika Anda salah memilih ukuran motif dan warna yang tidak seimbang. Dalam pergelaran busana Fashion Factory Trend (FFT) 2014 yang digelar di Plaza Senayan pada Kamis–Sabtu (3–5/10), busana bermotif papan catur pun banyak ditampilkan para desainer. Tak hanya bagi pria, gaun atau busana perempuan pun juga tak kalah trendi dengan motif simple tersebut. (kps)

BANJARMASIN

TANAH DIJUAL

ELEKTRONIK

BU djl tnh kav.uk.10x20 Jl.Sekumpul Ujung Gg.Lestari. 085390697228

LAIN-LAIN

PERTEMUAN KTT APEC 2013 di Bali baru saja berakhir. Diikuti belasan kepala negara/kepala pemerintahan, dan menteri keuangan, busana yang dikenakan peserta mengangkat tema bahan tenun dalam rancangan busananya. Tema ini berbeda dari agenda serupa 1994. “Untuk APEC Iwan Tirta tidak pegang lagi, gantian lah,” kata desainer Era Soekamto. Era menjelaskan bahwa kekayaan tekstil dalam negeri yang sedang diangkat saat ini adalah tenun. Itulah alasan pelaksanaan APEC 2013 mengangkat tema busana tenun. “Kini yang sedang di-highlight oleh pemerintah adalah tenun, mungkin karena batik sudah dapat pengakuan dari UNESCO,” kata Era. “Ini bagus, sehingga dapat mengembangkan produksi tenun daerah, kebetulan sedang di Bali jadi diangkat tenun Bali.” Bersama Cita Tenun Indonesia, pemerintah Indonesia kini sedang menggalakkan aneka karya tenun dari berbagai macam daerah. Era mengaku bahwa dirinya sempat bertemu dengan walikota Bali. Dari hasil pembicaraannya, para kepala Negara peserta APEC kali ini kemungkinan besar mengenakan rancangan busana buatan perancang lokal. “Sepertinya dari pihak pemda yang buat kemejanya,” kata perancang yang terlibat sebagai salah satu tim ahli tenun Baduy itu.

Kini yang sedang dihighlight oleh pemerintah adalah tenun, mungkin karena batik sudah dapat pengakuan dari UNESCO

ERA SOEKAMTO Desainer

Trend tenun juga menonjol dalam ajang fashion show Fashion Factory 2014. Stephanus Hamy getol mengangkat tenun Nusa Tenggara Timur sebagai bahan dasar untuk 10 rancangannya dalam. Dengan tema utama Nusa Tenggara Timur, tenun NTT yang berasal dari daerah Maumere, Flores, ini dikemas elegan. Detail renda, paku gold,crystal stone,serta laceyang fullpayet hadir dalam koleksi minidress. Jenis cape tenun yang longgar dipadankan dengan celana panjang dan rok berjenis ploi berbahan rawslik dan sifon tampak indah dan berwarna. Kesan mewah juga hadir dari kain bertekstur payet yang hadir dalam

FOTO-FOTO: WARTA KOTA/NUR ICHSAN

blus jenis outshoulderdan jaket tenun. “Busana ini cocok digunakan dalam berbagai acara, baik semiformal maupun formal. Tentunya cocok untuk perempuan yang mencintai kain tradisional Indonesia,” ujar Stephanus. Selanjutnya, desainer Raden Sirait mengusung tema “Batik for the world”. Selain Stephanus Hamy dan Raden Sirait, Defrico Audy juga

konsisten menghadirkan koleksi busana yang terinspirasi dari cara berbusana para bangsawan Nusantara.Tribalism yang menjadi tema utama koleksinya. Bahan asli tenun sutra, songket Padang, tenun rangrang Bali, juga NTT hadir dalam koleksinya. Garis rancangan unik, simpel, dan elegan makin terasa dalam palet folklore berwarna hitam, cokelat, dan gold.(tnc)

MARTAPURA

hrg.35jt nego

MZ ELEKTRONIK jual beli TV,DVD,

202000004624

LCD,kulkas PS1-2,laptop dll.Km Siap Djl cpt tnh pggr jln raya Jl.A.Yani Km Dtg Krmh Anda Hub(6119023/08164 33 Loktabat Utara Bjb (spg mesjid) Lt.16x75 m, SHM 081258353330 530912 200000077194

202000004557

Psn Daihatsu Ayla skrg juga hrg mulai 81jt DP18jtn angs 1,2jt V.4577-24/10 Harga Nego

PU Grand Max DP 11jtan / angsrn 2,5jtan bonus tape USB HP V.4577-24/10 Harga Nego

DODDY ASTRA : 082148015115 / BB 294A6994 ABDI ASTRA : 081349395009 / 0511-7350009

Xenia DP dari 18jutaan Harga Nego

V.000-10/10

Gran Max Pick Up DP dari 11jutaan V.000-10/10 Harga Nego

MADI 0812 5645 5546 / 0511 - 7466 905

Khusus New Avanza airbag DP ringan angsuran 2.595.000,V.4636-4/11 Harga Nego

Khusus Agya DP angsuran 1.567.000,Harga Nego

minim V.4636-4/11

WIRA TOYOTA BANJARMASIN DENNY 0852 4864 7999 / NAIN 0813 5188 9989

PROSES CEPAT DAN MURAH

djl tanah/rmh Jl.A.Yani km 34 seberang Bank Mandiri Bjb UK: L=17,5 m,P=60m

JASA BANGUNAN

Djl Ruko+Tnh & bangunan 2 lt Jl A Yani Km 33 mtp 7675814 / 081349433337 V.000-18/10(Dyt) Harga Nego

BANJARBARU

hub:(0511) 7423155~081349496155 200000077791

Ahlinya Buat Bngunan DiJamin,Jasa/ Djl Tnh/Rmh LT.17x100 SHM Jl.Gotong Lsg Bhn Rmh,Ktr,Htl,Ruko.rehab royong R.O Ulin Loktabat Bjb Hub: Pngecatan,Dll 7388947/082353333825 202000004646 08134 6626299 200000078458

SERVICE

All New Xenia Airbag DP 20jtan atau angs 2 jtan Harga Nego V.4489-9/10

Tnh 2Ha SHM Jl.Loktabat Utara Bjb cck Service Panggilan Tv,Mesin Cuci, utk perumahan hrg.nego. 0811519188/ Kulkas Krja Di Tmpt Bergaransi Hub:Hp 081908063666 200000078750 085252904025

PU Gran Max Dp 12jtan atau angsuran 2 jtan V.4489-9/10 Harga Nego

IYAN 0821 550 57 055 / 0511 - 7094273

Pick Up 1,5 FD / WD Cash back 5 juta V.4634-4/11 Harga Nego

ERTIGA Db blower MT/AT ready stock All Type GL & GX V.4634-4/11 Harga Nego

Bonus ERTIGA sarung jok, kamera mundur, kc film, sensor parkir Hub YUSUF 0813 9922 3376 / DEDI 085250031150

PROSES CEPAT DAN MURAH

New Innova ‘13Airbag DP + angs suka2 bunga 0% / tnr 6th bns cashback V.4570-20/10 Harga Nego

New Avanza Th13 Airbag DP mulai 20% angsuran 6th bns cashback V.4570-20/10 Harga Nego

SUBAIL : 0821 6747 4477 / 0819 5282 2915 ROZY : 0813 5198 9189 / 0511 - 7452 500

Toko sisa 1 unit Jl.Karang So Samp.Futsal Bjb. 082155835496 Harga Nego V.8766-11/10(Adlin)

202000004638 RUMAH DIJUAL KESEHATAN/KECANTIKAN Djl rmh,kost & gudang dikwsn strtgs

PIJAT/LULUR Pijat dan lulur bu Pramita Hub 0853

Jl.Indragiri Raya Loktabat B.Baru Lt.1032m2 (25x40), Lb.750m2, Gudang

= 7x14,KT=14kmr,WC/KM=5 bh,hrg 90933988 bs dipanggil dan sedia 2,1M, nego. CP.082352570966 tempat 200000076890

ERTIGA Db blower MT/AT ready stock All Type GL & GX V.4579-24/10 Harga Nego

Pick Up 1,5 FD / WD ready stock Harga Nego

V.4579-24/10

HUBUNGI : 0511 - 7594117 / 0821 4889 3058

202000004465A

Djl Rmh LB/LT.116/238.3KT,2KM PLN Pijat tradisional Dayak Mama Kiki. 1300watt,PDAM+Tower air,Garasi,Pgr Hub.081349703257/(0511) 9200374. Hub:08875333342 Lokasi KCU Bjb Sedia tempat & bs dpanggil 200000077282

Honda Brio Satya DP35jt, Angsuran 2,3jt V.4547-17/10 Harga 122jt

Honda Jazz. R Stock bns kc film, karpet & Vearcam + diskon V.4547-17/10 Harga Nego

Tyt Agya DP 38jtan angsuran 1,6jtan V.4615-1/11 Harga Nego

Khusus New Avanza airbag DP ringan angsuran dibawah 3jtan V.4615-1/11 Harga Nego

GILANG 0823 5436 7625 INDRA 0813 5160 7345

Hub. Honda Trio Bjb 0511-75 965 78 cp : 0813 4905 8968

Rmh T.100 Jl.Pinus II Komp. Pinus Indah No17 Bjb Hub082149622969 V.8765-11/10(Adlin) Hrg 350jt Nego

202000004465B

Dijual murah cash/krdt rmh pggr jln (strategis) dekat QMall,cck utk semua usaha. Lt/Lb 234/100m,Jl.Bataskota RUMAH DIJUAL Bjb hrg.450jt nego. 081347827827/081 Djl Rmh Jl.Mahligai Indah Km.7 SHM 951533 89 Hrg 250Jt Hp:081251111641 Uk 9x13 200000077907

PROPERTI

LT Kramik 202000004609

TANAH DIJUAL

Xenia airbag DP mulai 20jtan atau angs 2jtan R.Stock P. cepat. V.4642-7/11 Harga Promo

Terios airbag DP mulai 20jtan atau angs 3jtan R.Stock P. cepat. Harga Promo V.4642-7/11

Xenia X MT DP mulai 19jt atau angs 2,4jt dapatkan hadiah menarik V.000-21/10 R Stock

Terios TX MT DP23jt atau angs 3,1jt dapatkan hadiah menarik V.000-21/10 R Stock

T.51/187 renov PLN 1300 wtt Jl Pndk Bumi Lestari Bjb 081250516869 V.9004-16/10(Hdn) Hrg 350jt Nego

NYTHA : 0853 9344 6777 DEWI : 0821 5138 8829 NISSAN

BMW

200000078487

L:31,8m P:352,5m Luas:11,583M² Dijual rumah T.36 Lt 18x30 Jl.Kuranji (SHM)Yg Bermnat Hub Ayu:0511- Gt.Manggis Seberang Bandara. Hub. 3360088/08125118198 0813 51300700 202000004644

KESHATAN/KECANTIKAN

Dptkn svnr & hdh Undian mnrk (elektronik) dgn test drive Chev Spin slm sept Ready Stock V.4517-11/10

Rumah T.100, 4KT,Lt.381m2 Komp. Trikora Asri Jl.Pandawa Blok B No.11 Bjb. Hub. 081349089060 nego. TP

Djl Tnh Jl.A.Yani Km.12.200 Pgr Jln Uk:

BANJARBARU

Chev Aveo pross mdh, Angs 2jtan. Dapatkan diskon & bns V.4517-11/10 Ready Stock

200000078869

HEWAN

Chev Captiva pross mdh, Angs rignan. Dapatkan diskon & bns Ready Stock V.4517-11/10

Chev Colorado pross mdh, Angs ringan. Dapatkan diskon & bns Ready Stock V.4517-11/10

NAW CHEVROLET BJM HUB. ANA 081258 333394 / 0511-7613396 HINO / DAIHATSU

FORD

Granmax PU DP mulai 12jtan angs 2jtan R.Stock P. cepat. Harga Promo V.4642-7/11

Luxio DP mulai 20jtan atau angs 2jtan R.Stock P. cepat. Harga Promo V.4642-7/11

Lt. 10 x 22 Lb.9 x 17 Jl.Dedikasi Komp. Adi Upy 081250039039/081349622622 V.8584-13/10(Fsl) Hrg 400jt Nego

RUDY 0853 3251 3400 / 0511 - 7110 599

IRAWAN 0821 5350 5866 KIA

Djl Nissan Evalia XV Putih 2013 Mash Baru Km 4000 Hub6322882 V.8634-9/10 Harga Nego

HYUNDAI

BMW 318 e46’02 Htm,V19,Dpn 8,5 /35 Blkg StndarAda 081251189000 NO SMS V.8898-14/10 Hrg 135jt Nego

KURBAN

LAIN-LAIN

Djl Sapi Qurban berat 240 kg (2 pikul Minyak Wangi Pemikat,berhasiat 40 kg) Hrg 11 jt nego stok sapi byk,siap penarik jodoh,dpt mengetahui firasat antar 08125081324/7331838 200000078666 hati lwn jenis,pelaris dagang dll. Abah Amin 082354633645 202000004592

PELUANG USAHA LAIN-LAIN

MBL/MTR SEWA

Djl Tronton Hino EM 100 Th 1994 Hub0811501200 V4643-14/10

Djl Ranger Avega 07 kond Thn OK05 ACPick Normal Up mls Ac Abu2 Metalik Dingin Siap Pakai Hub:0511-9116737 Hub0811502499 Nego V.7720-29/9 V.6883-10/10 Harga 95jt 85jt Nego

Kia Visto Thn 2003 Akhir Warna Hitam Hub.081351399077 Harga 66jt Nego V.8615-9/10

Hyundai Matrix 4x2 GMT ‘02 silver met Hub 085349266526/7335662 V.000-15/10 Hrg 75jt Nego

Juke RX ‘12 Merah mls sprt br km rndh jrg pkai var sound 081586602222 V.8618-14/10 Hrg 230jt Nego

BMW 320 AT 2008 hitam Hub 081251292263/08125050339 V.8460-7/10 Hrg Nego

Jual cpt Terios TX 2007 silver istmw, mulus banget 081351982234 V.8950-14/10 Hrg 142jt Nego

Ford everest 4x4 dec’2004 silver bagus ac dingn hub 081348662469 V.6836-9/10 Hrg 125jt Nego

Kia Visto Th2001 kuning siap pakai Hub 081250661979 V.8090-13/10 Hrg 62jt Nego

Ovr krdt Hyundai i10 Th12 Ist Ss 30Bln @3,9Jtan/Bln 08114660077 V.8525-8/10 Harga Nego

Djl Mobil Nissan Navara Th2011 Wrn Hitam Hub0811516661 V.8713-16/10 Harga Nego

Djl CBR Repsol Th12 pjk baru bhn bakar Pertamax plat Bjr 085228251115 V.4631-12/10 Harga 33jt Nego

IDAMAN RENTAL BJB mlyn Rental Hrg 160jt Nego

Djl.ruko 2 pnt di Liang Anggang Jl A Yani lok.sgt strgs. 085250006002 V.8668-10/10(Hdn) Harga Nego

mbl jam2an,hran,blnn,drpng,antr jmpt bndra Hub 0511-7336428/0811507287/

Investasi Kebun Gaharu dan Jabon, 0853473 21790 modal 350rb panen jutaan rupiah,bns hrian & blnnn. Info 082155495119

200000079045

B AT U L I C I N K O TA B A R U

www.mja_indonesia.com 202000004649

PROPERTI TANAH DIJUAL

PROPERTI

T120 Komp. Bandara Towen Hose Kmpg TegalArumNo3L.ulin7401979/082156260557 V.7823-17/10(Dyt) Hrg 500jt Nego

TANAH DIJUAL

Dijual Tanah Lokasi Sepunggur Djl.Tnh mrh dkt Pusat Kota/QMall Tanah Bumbu Gunung Tinggi Luas Jl.Batas Kota-Gn.Ronggeng Bjb Luas 7,5 Dan 1,3 HA SHM Hubungi 240m2 hrg.300rb/m nego. 081347827 081322227468/087822277468 TP Ovr krdt Xenia XI Sporty R ‘13, slvr, Ford Fiesta sporty S matic ‘10 Akh Timor’Th2001 Hijau Metalik Siap Hyundai GETZ Th2007 Manual Nissan March Th2011 Akh Silver Djl.Panthom Th08 Htm tmbh oli Dswkn rmh+wrng Jl.Utama Ktr Gubernur 827/0819 5153389 Harga Nego angs.4,650jtx31bln 089655921955 orange met 1600cc 081251220977 Pakai Hub 081254164979 Sunroof biru. Hub.0511-6840009. variasi htm mls & trwt Hub7494464 samping mulus Hub.082254250277 Samp.AKBID&SMA 3 Bjb. 6107892 200000077893

200000078600

DP 45jt

V.9021-16/10

Hrg 164jt Nego

V.8189-8/10

Hrg 47,5jt Nego

V.000-12/10

Hrg 110jt Nego

V.8743-14/10

Hrg 118jt Nego

V.8925-20/10

Harga Nego

V.8534-8/10

Harga Nego

V.8767-11/10(Adlin)

0910/M7


8

Metro Banjar

Metro Buffer

RABU

9 OKTOBER 2013

Waria Curi Ratusan Ponsel MANADO - Seorang wanita pria (waria), James Katiandago alias Vera, ditangkap aparat Polda Sulawesi Utara, Senin (7/ 10). Bersama dua rekannya, Vera mencuri ratusan ponsel dan jam tangan. Vera bersama kedua rekannya digelandang ke mapolda beserta barang buktinya pada Selasa (8/10) sekitar pukul 05.30 Wita. Menurut Kepala Timsus Polda Sulut Ipda Ronny Marijan, ketiganya ditangkap di Hotel Sangrila Sindulang kecamatan Tuminting. Ronny menuturkan, dari hasil introgasi, ketiga pelaku tersebut mengaku telah melakukan aksi pencurian di beberapa tempat di Manado. “Lokasinya di Mapanget dan di Pertokoan Kawangkoan,” ungkapnya. Dari tangan mereka, Timsus mengamankan barang bukti berupa Hand Phone sebanyak 136 buah dan jam tangan 107 buah. (tribunnews)

Atap Terbang... ◗ Sambungan halaman 1

rumah saya. Saya tak berani keluar rumah,” ujar Hendri. Hendri mengaku sangat ketakutan tatkala mendengar suara sangat keras dari rumah tetangganya. “Aku lihat keluar, ternyata atap dapur tetangga sudah terlempar jauh ke jalan,” ujarnya. Muhammad (39), warga Jalan Pintu Air, Gang Fatmaraga, Sekumpul Martapura, juga ketakutan. Puting beliung itu juga menerjang rumahnya. “Kami sekeluarga panik. Nggak berani keluar rumah. Kami berdoa saja,” ujar Muhammad. Muhammad mengaku, dia sempat melihat dari jendela saat atap dapurnya diterbangkan angin sejauh 20 meter. “Dengan kejadian tersebut, saya menderita kerugian sekitar Rp 2 juta,” ujarnya. Pantauan di lokasi kejadian, petugas PLN sibuk membetulkan jaringan yang terputus. Sedangkan warga di kawasan Jalan Pintu Air Gang Fatmaraga sibuk membantu Muhammad, yang atap rumahnya diterjang puting beliung. “Kami bahu membahu menyingkirkan atap rumah milik pak Muhammad. Atap itu jatuhnya di tengah jalan,” ujar Hendri.(lis)

Hanya Makan... ◗ Sambungan halaman 1

sebelum lomba saya juga menjaga pola makan. Saya hanya makan telur rebus dan menghindari goreng-gorengan. Biar vokal saya bagus,” ujar cewek kelahiran 14 November 1996 ini, Selasa (8/10). Meski mempunyai disiplin tinggi untuk menjaga kualitas vokalnya, Eva mengaku sempat gugup. Bahkan dia nyaris tak melanjutkan kompetisi. “Waktu pertemuan teknis, saya sempat mau mundur. Kualitas vokal finalis lainnya sangat bagus. Namun mama menguatkan saya. Kata mama harus terus dan berbuat yang terbaik,” ujar putri pasangan Jamilah dan Ramli Hasan Basry ini. Eva mengaku, dia tak pernah belajar menyanyi secara formal. Semua dia peroleh melalui pelajaran otodidak dan teman. “Saya sempat dilatih teman saya, Edi Setiawan, yang juga berhasil menjadi juara III kategori pria pada lomba yang sama,” ujarnya. Dengan keberhasilannya ini Eva akan ke Papua untuk mewakili Kalsel pada acara Bintang Radio Indonesia 2013 tingkat nasional. “Saya mendapat dukungan bapak Gubernur H Rudy Ariffin,” ungkap Eva, seraya menambahkan dukungan itu disampaikan gubernur saat dia mengisi acara HUT TNI. (dwi)

Gunawan Terpancing... ◗ Sambungan halaman 1

ayah. Ayah dan ibu saya sudah tua,” kata Taufik, yang tinggal di Jalan Veteran Gang Belimbing. Taufik mengatakan, dengan berjualan es campur itu dia bisa memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. “Saya bisa menghidupi istri dan anak saya. Saya juga bisa membantu kedua orangtua saya,” ujarnya. Dengan kejadian ini, kata Taufik, otomatis dia tidak bisa lagi menghidupi istri dan anaknya serta membantu kedua orangtuanya. “Sekarang saya tidak punya penghasilan lagi. Saat berjualan es, saya bisa untung Rp 75 ribu per hari,” ujarnya. Taufik berharap ada kebijakan Pemkot Banjarmasin yang membolehkan mereka berdagang di Jalur Hijau Jalan Veteran mulai pukul 15.00 Wita sampai malam. Iryanto (30) juga senasib dengan Taufik Rahman. Warga Jalan A Yani km 7 Banjarmasin ini juga bingung setelah gerobak dagangannya diangkut anggota Satpol PP. “Saya tadi hanya singgah sebentar di depan Masjid Al Takwa. Saya kecapaian,” ujar penjual es dawet keliling ini. Iryanto mengaku es dawet itu milik bosnya. “Saya hanya menjualkan saja. Saya diupah 20 persen dari hasil penjualan,” ujarnya. Razia pedagang kaki lima (PKL) di sepanjang Jalan Veteran, Jalan Gatot, dan Jalan A Yani Banjarmasin ini nyaris terjadi adu jotos antara Satpol PP dan petugas keamanan Hotel Global Banjarmasin. Informasi diperoleh, ketegangan itu terjadi akibat ulah anggota Satpol yang tidak meminta izin kepada petugas keamanan Hotel Global, saat meletakkan lima buah gerobak hasil tangkapan di samping hotel tersebut. Petugas keamanan Hotel Global, Gunawan, mengatakan Satpol PP menaruh gerobok di samping Hotel Global tanpa sepengetahuan dan seizin pihaknya. “Di samping hotel itu kan jalan keluar masuk truk pengakut bahan bangunan. Kalau ada kehilangan atau terjadi apa-apa itu bukan tanggung jawan kami,” ujar Gunawan, pensiunan anggota TNI 2004 ini. Menurut Gunawan, sebelumnya dia sudah bertanya baikbaik kepada Satpol PP, siapa yang mengizinkan menaruh gerobok tangkapan mereka di samping Hotel Global. “Katanya sama tukang. Tetapi saya bilang mestinya dengan kami, sebagai petugas keamanan hotel. Tapi ada seorang anggota Satpol PP ngomong kalau anggota Satpol PP orangnya keras-keras. Saya bilang saya juga bisa keras. Bisa saja titip menitip, tapi caranyabukan main gratak seperti itu,” ujar Gunawan. Sementara itu, Kasi Pembinaan dan Pengawasan (Binwas) Satpol PP Kota Banjarmasin, Marulam mengatakan, dalam Operasi Yustisi PKL ini pihaknya mengamankan 11 pedagang seperti pedagang es capur, es dawet, dan pisau hijau Makassar yang berjualan di jalur terlarang kawasan Jalan Veteran, Jalan Gatot, Jalan Panda dan Jalan A Yani Banjarmasin. “Kami sudah sering mengimbau kepada mereka agar tidak berjualan di jalur terlarang. Tapi mereka masih saja berjualan,” ujarnya, Marulam mengatakan, semua pedagang itu akan diserahkan ke Kejaksaan Negeri untuk disidangkan Tipiring. “Ini sebagai syok terapi saja,” ujarnya. (buy)

ANTARA /ANDREAS FITRI ATMOKO

MASSA yang tergabung dalam Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (KAMMI) membakar keranda sebagai simbol matinya hukum di Indonesia, dalam aksi demo terkait kasus suap dengan tersangka Akil Mochtar (Ketua Mahkamah Konstitusi) di depan Pengadilan Negeri Kudus, Kudus, Selasa (8/10). Dalam aksi tersebut mereka menyerukan perombakan struktural hakim mulai dari tingkat bawah hingga atas.

Incar Keponakan Ramdani Lestaluhu

◗ Sambungan halaman 1

◗ Sambungan halaman 1

Salah satu pemain yang diincar untuk kompetisi musim depan adalah bek Persija Jakarta, Muhammad Abduh Lestaluhu. Pemain yang beroperasi di posisi bek kiri ini merupakan jebolan SAD Uruguay 2011. Sebelum memperkuat Macan Kemayoran, dia tercatat sebagai penggawa Persis Solo. Selain itu prestasi mentereng pemain kelahiran 16 Oktober 1993 ini juga cukup menjanjikan. Dia pernah tercatat menjadi bagian Tim Nasional Indonesia U-19. “Kita mengincar Abduh Lestaluhu, dan kita terus mencoba melakukan pendekatan,” ujar mantan pemain sekaligus pelatih Barito Putera ini. Frans menambahkan, Abduh Lestaluhu menjadi incaran karena merupakan pemain yang sangat berpotensi. “Dia pemain yang berpotensi sekali, dan skillnya pun mumpuni. Makanya kita mengincarnya,” katanya. Selain karena menilai berpotensi, posisinya juga diperlukan oleh tim berjuluk Laskar Sulthan Adam. Menghadapi kompetisi Divisi Utama, tidak bisa dipungkiri jika Martapura FC juga harus menyiapkan amunisi terbaik agar bisa bersaing. Diharapkan, dengan bergabungnya Abduh Lestaluhu, Martapura FC akan menjadi lebih solid dan bisa bersaing. “Kita

memang masih perlu pemain di posisi seperti Abduh Lestaluhu ini,” terangnya. Sementara, Manajer Martapura FC, Ami Said juga mengamini tim pelatih sudah mulai bergerak mengincar pemain guna memperkuat Laskar Sulthan Adam dalam mengikuti kompetisi Divisi Utama. “Memang sebenarnya kita masih fokus menatap babak delapan besar Divisi I BLAI. Tapi kita juga sambil bergerak mencari pemain,” ujarnya. Abduh Lestaluhu sendiri merupakan keponakan pemain Timnas, Ramdani Lestaluhu. “Ibu saya adalah anak pertama dari delapan bersaudara. Sementara Om Dani (Ramdani) merupakan adik bungsu Ibu,” kata Abduh dikutip Tribunnews. Meski hubungan darah keduanya adalah paman dan keponakan, jarak usia keduanya berdekatan. Abduh berusia 19 tahun, lebih muda tiga tahun dari Dani. Meski sama-sama lahir di Desa Tulehu, Maluku Tengah, Abduh lebih banyak mengenyam pendidikan sepak bola di Ternate. “Mulai kelas 1 SD (Sekolah Dasar) saya sudah pindah ke Ternate. Jadi,kesempatan bermain bersama tidak banyak dan lebih bermain senangsenang tanpa sepatu bola alias nyeker,” tuturnya. Abduh digembleng di Sekolah

Sepak Bola Tunas Galama hingga usia 14 tahun. Meski fasilitas lapangan minim, bakat pesepak bola sudah telanjur melekat dalam dirinya. Dia kembali bertemu Dani ketika keduanya tergabung di Diklat Ragunan. “Dani setingkat di atas saya. Dia jadi panutan banyak pemain muda lain karena kedisplinannya. Jika jadwal latihan normal mulainya jam 7 pagi, Dani sudah mulai latihan sendiri sejak jam 5 pagi di lapangan,” ujarnya. Kebiasaan Dani menular ke Abduh. Pemain kelahiran Tulehu 16 Oktober 1993 itu pun menambah porsi latihannya. “Perjuangan Om Dani sangat menginspirasi saya. Kalau mau kualitas meningkat, kita sendiri yang berusaha lebih keras dari pemain lainnya,” imbuh Abduh. Kerja keras Abduh mengantarkannya masuk ke dalam skuad Indonesia Futbol Sociedad Anónima Deportiva (SAD) U17 yang dikirimkan ke Uruguay pada 2011. Setelah setahun di Uruguay, Abduh pun direkrut Persis Solo. Permainan gemilang Abduh bersama Persis membuat manajemen Persija kepincut. Talenta yang dimilikinya membuat Pelatih Benny Dolo terkesan dan menariknya ke tim senior. Dia pun beberapa kali tampil di tim inti Persija si ISL 2012/2013. (ran/tnc)

Zainab Bohongi Intel Lanal ◗ Sambungan halaman 1

sebagai pemesan sabu, di Jalan Setia Budi RT10 RW 4 Pagatan Hilir. Dos mi instan yang dibawa Zainab dari Banjarmasin itu langsung disita. Setelah dibuka, dos mi itu berisi satu paket sabu seberat 3 gram. “Kami boleh menangkap. Tapi yang melakukan penyelidikan lebih lanjut dan proses hukumnya tetap kepolisian. Masyarakat juga bisa menangkap, kalau tidak mampu lapor ke polisi. Melapor saja sudah merupakan penangkapan pasif. Semua harus peduli untuk berantas narkoba,” kata Danlanal

Supri Nangis...

Banjarmasin Letkol P Dato Rusman. Pelabuhan Tikus Dalam kurun waktu tiga bulan, Pos TNI AL kembali berhasil menggagalkan pengiriman narkoba dari Banjarmasin ke Pegatan melalui jalur laut. Yang pertama, 11 Agustus, TNI AL berhasil mengamankan 2.000 butir obat terlarang jenis zenit dari tangan Suryadi. “Yang terbaru sabu 3 gram dari tangan Zainab dan Noor aida,” ujar Dato. Dari dua kejadian tersebut, kata Dato, penyebaran narkoba di Kalsel

sudah sangat merisaukan dan masuk pelosok pedesaan. “Peredaran narkoba di Kalsel sudah sampai wilayah pelosok dan kawasan pesisir. Ini jadi perhatian serius TNI AL Banjarmasin,” ujarnya. Dato mengatakan, di wilayah hukum Lanal Banjarmasin terdapat 13 pos. “Petugas di pos giat patroli. Kapal sembako pun siap-siap saja dicurigai. Bila ada yang mencurigakan lagi, kami sikat dan diserahkan ke kepolisian,” ujarnya. (kur)

Martadinata depan Hotel Victoria Banteng. Saat digeledah, polisi menemukan barang bukti satu paket sabu berat 0,47 gram. Barang haram itu disembunyikan Supri dalam lipatan celana jeans yang dikenakan. “Kasihan anak, bini sama ibu. Aku anak satu-satunya. Aduh kasihan ibu, saya menyesal. Saya habis nangis karena ditengok ibu,” ujar Supri, Selasa (8/10). Saat ditemui awak media, Supri sempat menolak penutup kepala yang diberikan petugas. “Nggak usah pakai tutup kepala. Percuma, orang kantor sudah ada tahu juga kalau saya ditangkap. Saya bertugas di bagian operasional lapangan Satpol PP Pemko Banjarmasin. Entahlah, bagaimana nasib pekerjaan saya sekarang,” ujarnya. Menurut Supri, dia diminta kawannya, Ifan, mengambil sabu dari seseorang bernama Ipin. “Sabu itu senilai Rp 900 ribu. Rencananya mau dipakai bareng teman saya, Ifan,” ujarnya. Ternyata Ipin tidak kunjung datang. Malah yang datang duluan adalah petugas Ditresnarkoba Polda Kalsel . “Baru mau coba nyabu. Belum sempat pakai, keburu tertangkap. Sabu itu dibeli pakai duit Ifan. Aku cuma mengambilkan saja,” katanya. Di tempat terpisah, Ichwan Noorchalik, kepala Satpol PP Kota Banjarmasin, mengakui salah seorang anggotanya, Aneka Supriadi, ditangkap polisi. “Supri sebenarnya sudah menjadi target operasi (TO). Saat tes urine yang dilaksanakan beberapa waktu lalu, urine Supri positip. Saya langsung menanyakan, tapi dia menyangkal,” ujarnya. Tertangkapnya Supri ini, kata Ichwan, tidak mengagetkan dirinya. “Sebelumnya, saya sudah memberikan nasihat,” ujarnya. Ichwan mengatakan, pihaknya akan menghormati dan mengikuti proses hukum yang berlaku. “Supri ini masih calon pegawai. Dengan kejadian ini, secara otomatis dia akan diberhentikan,” ujarnya. Pencegahan Penyebaran narkoba di Kalsel sudah memprihatinkan banyak pihak. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Direktorat Pembinaan SMP pun memilih Kalsel sebagai tempat asistensi pendidikan pencegahan penyalahgunaan narkoba tingkat SMP, Selasa (8/10). Acara yang digelar di Mentari Hotel itu diikuti 375 siswa SPM Kalsel. “Kami jadi tahu apa itu sabu. Takut ai, narkoba demikian bahayanya,” ujar siswa kelas IX SMPN 9 Banjarmasin, Ramadan Fitrianto. Sekretaris Dinas Pendidikan Kalsel, Amka mengatakan kegiatan itu penting untuk pengetahuan siswa. “Kalsel terpilih, karena di Kalsel ini rawan untuk peredaran dan penyalahgunaan narkoba,” ujarnya. (kur)

Husein Ngaku Dapat 25 Persen ◗ Sambungan halaman 1

Keempat truk itu langsung digiring ke Mapolres Banjar, setelah petugas mengetahui truktruk tersebut bermuatan Kayu Ulin dan Meranti. Ada tiga truk, yakni DA 2679 BC, DA 1107 EA, dan B9 728 TYV berisi Kayu Ulin. Satu truk, KT8862V, membawa kayu Meranti. Masing- masing truk bermuatan kayu mulai dari 8,2600 meter kubik hingga 11,0520 meter kubik. Dari faktur yang ada tertulis kalau kayu tersebut dikirim dari Usaha Daerah (UD) Usaha Bersama Kurnia beralamatkan Desa Garagata Kecamatan Jaro Kabupaten Tabalong. Sedangkan penerimanya adalah KSU Putra Daha Kecamatan Landasan Ulin Selatan LIK Liangganggang, Banjarbaru. Setiba di Mapolres Banjar, keempat sopir truk didata dan disuruh berdiri di

masing masing truk. Salah seorang sopir, Husein (39), warga Jaro, Tanjung, mengatakan dia hanya disuruh orang untuk mengantarkan dari perusahaan kayu di Jaro Tabalong, Tanjung ke LIK Lianganggang Banjarbaru. “Aku hanya menyopirkan saja pak. Aku tak tau soal kayu ulin ini, boleh atau tidak,” ujar Husein. Husein menujukkan beberapa surat Faktur Angkutan-Kayu Olahan (FAKO) dari Dinas Kehutanan. Karena tidak bisa menunjukkan Surat Keterangan Sah Kayu Bulat (SKSKB)-nya, dia masih diamankan sementara. Itu dilakukan sambil menunggu pemilik kayu datang ke Mapolres Banjar. “Saya hanya diupah sebanyak 25 persen. Kalau dapat Rp 4 juta, 25 persennya untuk sopir. Itu belum

termasuk bensin dan sebagainya,” ujar Husein. Selain Husein, polisi juga mengamankan tiga sopir truk lainnya. Mereka adalah Bahri (36), Ahmad Imam Syari (28) dan M Ali (32). Kapolres Banjar, AKBP Daru Cahyono melalui Kasat Reskrim Polres Banjar AKP Ade Papa Rihi, menjelaskan empat truk yang bermuatan kayu tersebut statusnya masih diamankan. “Saya sudah dapat laporan dari Kasat Lantas ada truk yang mencurigakan. Makanya kami lakukan pengecekan dulu,” ujar Ade. Ade mengatakan, tiga truk berisi Kayu Ulin dan satu berisi Meranti hanya dilengkapi FK-KO. “Kami masih cek Surat Keterangan Sah Kayu Bulat (SKSB). Kami juga mendatangkan

seorang ahli dari Dinas Kehutanan. Kami ingin tahu aturan Kayu Ulin,” ujar Ade. Kayu Siluman H Noor Ifani, dari Dinas Kehutanan Kabupaten Banjar, melakukan pengecekan surat FA-KO. “Kalau Kayu Ulin Kalsel tak boleh lagi. Kalau Kaltim, saya tidak tahu. Kalau cuma FA-KO Daerah bisa saja,” ujarnya. Menurut Ifani, meski ada FA-KOnya, asal usul kayu tersebut, yang dinamakannya Surat Keterangan Sah Kayu Bulat (SKSKB), harus dipelajari terlebih dahulu. “Ada FA-KO , tapi tidak ada asal usul kayu berarti kayu ilegal. Kan lucu kalau ada FA- KO tapi tak mempunyai asal usul kayu. Kami lihat dulu surat asal usulnya, kalau gak ada berartikayu siluman,” ujarnya. (lis)


RABU

Seleb Vaganza

9 OKTOBER 2013

Metro Banjar

9

Hindari Tinggal di Bali

PENGEN CEPAT MAU NAFSU Mau NIKAH, Nikah,PULANG Nafsu AKTRIS Kiki Fatmala mengaku untuk saat ini dia tidak tertarik tinggal di Bali. Padahal, di pulau wisata ini, Kiki mengelola bisnis propertinya sejak 1,5 tahun ini. Dia kerap bolak-balik terbang Jakarta-Bali untuk menjalankan bisnis tersebut. “Aku di Bali sudah setahunan, aku

KAPANLAGI

Kiki Fatmala

beli properti, beli vila, terus aku jual atau aku sewain vilanya. Ya, bisa dibilang terjun ke dunia properti. Bukan sebagai agen saja tapi investor,” kata Kiki membuka rahasia. Kiki menambahkan, dirinya sudah pindah tinggal ke Jakarta sejak enam bulan ini sejak semua vila yang dikelolanya sudah tersewa semua.

Namun, bulan November mendatang dia berencana kembali ke sana. Ditemui di Studio Hanggar, kawasan Pancoran, Jakarta Selatan, Kiki menyatakan dirinya kurang sreg menetap di Bali lantaran kerap merasa kesepian selama di sana. Ini karena hampir semua sahabat dekatnya ting-

gal di Jakarta. “Kalau untuk tinggal di Bali itu nggak ya, lebih untuk ke hiburan saja. Jika kita ada kerjaan memang enak di sana, tapi kalau nggak ada kerjaan agak kesepian ya karena teman-teman kan pada di Jakarta,” kata Kiki Fatmala.(fin/*)

Makan DROP Drop MAKAN

Nikita Mirzani sedang bermasalah dengan nafsu makannya. Dua hari nenjelang pernikahannya, selera makan Niki menurun tajam. Itu lantaran dia merasa tegang menghadapi hari bahagianya yang semakin dekat. “Aku enggak nafsu makan,” kata Niki saat ditemui di kawasan Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (8/10). Selain nafsu makan menurun, Niki juga mengalami masalah dengan jerawat di wajah. “Menjelang akad, aku lumayan deg degan, excited, tapi stres juga. Tumbuh jerawat di jidat pula,” lanjutnya. Pernikahan dengan pacar bulenya bernama Jade yang berkebangsaan Singapura, akan menjadi pernikahan kedua buat Niki. Sebelumnya, dia pernah menikah di usia 21 tahun, namun berakhir dengan perceraian setelah pernikahan

tersebut membuahkan seorang anak. Untuk persiapan pernikahan, Niki melakukan berbagai perawatan badan. Antara lain, perawatan kulit dan tubuh. Niki rutin menjalani luluran setiap pekan. “Perawatan pasti ada, luluran biasanya sebulan sekali, sekarang tiap minggu. Perawatan muka, namanya pengantin ada perawatan khusus, kayak peeling,” akunya. Niki menambahkan, dirinya tak menjalani proses pingitan

layaknya tradisi di masyarakat Jawa terhadap anak perempuan yang akan menikah. Namun Niki mengaku sudah sepekan ini dia tidak bertatap muka dengan Jade. Komunikasi yang dijalin hanya lewat SMS atau telepon. Dia dan Jade sengaja membatasi pertemuan sampai akad nikah nanti demi mendapatkan suasana syahdu saat bertemu dengan calon suaminya. “Biar pas akad jadi ada rasa gimana gitu,” ujarnya. Namun, untuk aktivitas lain seperti di dunia hiburan, Niki mengaku tak terlalu membatasi. Dia masih menerima job tampil di berbagai acara, termasuk menjadi bintang tamu talkshow ringan di Studio ANTV, Jakarta, kemarin siang. “Rezeki nggak boleh ditolak. Lagian, aku nggak tahan kalau di rumah diem aja nggak

kerja,” kilahnya, Pernikahan Niki dengan Jade akan dilangsungkan di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, pada Jumat 11 Oktober lusa. Akad nikah dimulai pukul 09.00 WIB pagi dilanjutkan dengan resepsi pernikahan dengan menggunakan konsep garden party alias pesta kebun. Sesudah acara pernikahan, Niki akan langsung terbang ke Lombok untuk urusan pekerjaan. “Akadnya jam sembilan dan nggak lama, karena pakai konsep garden party dan besoknya aku harus kerja. Acara mulai dari jam 8 sampai jam 12 siang,” kata Niki. Acara bulan madu baru akan dilakukan di akhir tahun dengan liburan bareng Jade ke Jepang dilanjutkan ke Maldives.(fin/willem jonata/*)

Tancap Gas Usai Resepsi NIKITA Mirzani mengatakan, calon suaminya tidak usia menikah nanti mereka tidak langsung berbulan madu. Ini karena jadwal pekerjaan Nikita di sekitar hari pernikahan akhir pekan ini justru malah padat. “Habis akad, besoknya langsung ke Lombok karena ada pekerjaan,” kata Niki

di Studio Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (810). Ibu satu anak ini juga menegaskan tidak ada rencana dirinya mengurangi kegiatannya setelah menikah nanti. Niki akan tetap kerja penuh seperti selama ini dia jalan. “Aku enggak mengurangi kerja dan dia

memang enggak melarang juga,” ungkap pemain film ‘Pantai Selatan’ ini. Momen spesial dengan pasangan baru akan dihabiskan saat akhir tahun. Di pergantian tahun, Niki dan suami tak ingin diganggu oleh urusan pekerjaan demi bisa berbulan madu.(jun)

TRIBUN/JEPRIMA

Nikita Mirzani

Diwanti-wanti, Jangan Bikin Malu Anang ‘ROMANTINI’ menjadi film layar lebar pertama buat penyanyi Ashanty. Oleh Anang Hermansyah, sang suami, dia sempat diingatkan agar berakting total di film ini biar tak memalukan dirinya sendiri dan juga suami. “Saya berpesan sama dia (Anty), jangan ‘ngisin-ngisini’ saya,” kata Anang Hermansyah di acara pemutaran perdana film ini di Jakarta, Senin (7/10) malam. ‘Ngisin-ngisini’ adalah istilah dalam Bahasa Jawa yang artinya malu-maluin.

TRIBUN/JEPRIMA

Ashanty

Anang memang serius saat mengucapkan pesannya tersebut di depan Ashanty dan disaksian langsung oleh Aurel Hermansyah (15), putri sulungnya. “Kalau tidak sanggup (berakting film), ya bilang tidak sanggup. Tapi kalau sanggup, ya jangan pernah mengeluh, jangan ‘malu-maluin’ aku,” ujar Anang. “Pokoknya aku nggak mau kalau akting mereka malu-maluin,” imbuh Anang. Menjawab tantangan Anang, Ashanty

Yuyun. Misalnya, dia mencukur bulu-bulu di kaki. Mario juga membabat habis bulu ketiak dan alis di atas matanya. Mario juga memakai bulu mata palsu berukuran cukup panjang agar terlihat lentik. Dia juga menyambung rambut pendeknya itu hingga terlihat panjang. “Pas proses ‘waxing’ (men-

TRIBUN/JEPRIMA

Mario Irwinsyah

cukur) itu hanya selama dua menit, tapi sakitnya bisa sampai dua hari,” akunya. Agar peran Yuyun benar-benar terlihat ‘nempel’ di tubuhnya, Mario tidak pernah perna melepaskan rambut pals palsunya. Sekalipun sedang tidak syuting dan ingi ingin jalan-jalan ke ma mal misalnya, Mari Mario tetap berp berpenampilan seba sebagai Yuyun dala kehidupan dalam nya nyatanya. Be Begitu lekatnya peran transeksual Ma tidak muitu, Mario dah me melepas karakter Yuyun setelah syuting film ‘Romanti tini’ berakhir. “Gue butuh ‘recovery’ untuk menjadi diri gue sendiri,” kata Mario yang belakangan kerap duduk seperti halnya Yuyun. Sebelum main di film ‘Romantini’, M Mario pernah m di sejummain llah film. Antara llain, ‘Sang P Pencerah’, ‘N ‘Negeri Lima M Menara’, ‘Jagad X Code’, ‘Sang Pia Pialang’ dan ‘Bebek Belur.’(kin)

Di film ini Ashanty memerankan karakter gadis desa bernama Kartini yang hijrah ke kota. “Syok juga ya bisa main film,” aku Ashanty seraya menambahkan berakting di film ini juga membuatnya menerima cobaan cukup berat ketika dia harus jatuh sakit dan menjalani perawatan intensif. Di film ini, Ashanty dan Aurel beradu akting dengan Dwi Sasono, Mario Irwinsyah, Pongky Barata dan Anji.(kin)

Masayu Anastasia Anastasia Pantang ASI Pantang Diet Demi demi ASI

Rela ‘Waxing’ demi Yuyun DEMI mendapatkan peran menantang, apapun dilakukan aktor muda Mario Irwinsyah (30). Tidak seperti film-film terdahulunya, Mario — sapaan Mario Irwinsyah— la mengubah kali ini rela an fisiknya demi penampilan runya, ‘Romanfilm terbarunya, tini’. Di film drama garapan sutradara Monty Tiwa itu, ng kekar harus Mario yang berubah menjadi sosok ng lemah gemuYuyun yang lai. Peran sebagai seorang al itu tidak mutranseksual ukan putra artis dah dilakukan lawas Ida Leman tersebut. nnya itu harus “Kesulitannya mpuan, tetapi jadi perempuan, nci, mebukan banci, anseksulainkan transeksual,” kata Mario, mui di saat ditemui press screeening runya film terbarunya arta, ini di Jakarta, 10) Senin (7/10) malam. a, Baginya, menjalanii peran sebagai Yuyun sungguh ng. menantang. emiYuyun memin laki-laki, liki badan ya sangat tapi hatinya an. Berbaperempuan. ilakukan gai cara dilakukan ng dilacowok yang hirkan di Jakarta, 30 Oktober 1982, ini suar-benar bisa paya benar-benar ati karakter menghayati

memang berakting cukup total di film ini. Sampai-sampai dia masuk rumah sakit karena serangan radang selaput otak dan keguguran saat proses produksi film ini masih berlangsung. “Dia (Anty) ingin bertanggung-jawab, makanya ‘all out’,” katanya. Di film ini Ashanty berakting bersama Aurel. Setelah menyimak cuplikan filmnya, Anang bersyukur, akting keduanya cukup berhasil. “Akting mereka membuatku menangis,” puji Anang.

KAPANLAGI

Masayu Anastasia

AKTRIS film Masayu Anastasia belum ingin buru-buru memberikan adik untuk putrinya, Samara Anaya Amandari meski dia dan Lembu Wiworo Jati, sang suami, ada keinginan menambah anak lagi, kelak. “Ada (keinginan nambah anak), cuma aku ASI baru selesai Lebaran tahun lalu. Jadi masih berasa capek banget. Kalau misalnya nambah, ntar dulu deh,” kata Masayu saat ditemui Studio Hanggar, Pancoran, Jakarta Selatan. Masayu ingin memberikan ASI eksklusif bagi buah hatinya secara maksimal. Karena itu, untuk memiliki anak kedua, dia dan suami ingin merencanakannya sebaik mungkin. “Aku kan pengennya ASI eksklusif seperti Samara kemarin. Jadi karena sekarang Samara lima tahun, mungkin tahun depan,” ujarnya. Menurutnya, Lembu pernah menyatakan keinginannya untuk segera punya

anak lagi. “Lembu sih minta sudah lama dan dia (Samara) juga suka anak kecil tapi kayaknya belum mau deh. Jadi ntar dulu deh karena aku kan ngurus semuanya, pengen minta waktu,” ungkap wanita kelahiran 19 Januari 1984 ini. Demi ASI eksklusif untuk Samara, Masayu menyatakan dirinya tak tertarik melakukan diet demi memperbaiki penampilan tubuhnya usai melahirkan. Masayu juga beralasan, dia juga tipe orang yang susah untuk berdisiplin diet. “Aku paling enggak bisa diet karena yang bikin gemuk itu ya ngemil,” ujarnya. Dia mengaku beruntung lantaran sejauh ini juga tidak pernah mendapatkan tuntutan dari suami untuk menjaga berat badan idealnya. “Enggak sih, dia enggak pernah nuntut apa-apa. Kalau berat badan sekarang 43 kg tapi pas baru lahir sekitar 50-an kg,” katanya.(junianto hamonangan)

Perut Olla Masih Kempes HAMPIR satu tahun pasangan Olla Ramlan (32) dan Mohammad Aufar Sadat Hutapea (28) atau Aufar mengarungi bahtera perkawinan. Tapi belum ada tanda-tanda perut Olla membesar tanda dia telah hamil. Saat hadir di ‘press screening’ film terbarunya berjudul ‘Romantini’ di Studio XXI Plaza Indonesia, Jakarta, perut Olla masih terlihat tipis. “Maunya sih cepat punya anak,” tutur Olla sembari tersenyum. Di samping Olla, terlihat Aufar yang juga ikut tersenyum ke awak media saat mendengar keinginan istrinya itu. Sejauh ini, cerita presenter tayangan infotainment ‘Bukan Empat Mata’ tersebut, belum menjalani terapi khusus untuk mempercepat kehamilan. “Masih natural saja. Kalau program punya anak, Insya Allah bisa secepatnya ya,” kata Olla. Agar cepat hamil,

Olla dan Aufar memilih sering-sering berbulan madu. Satu bulan lalu misalnya, mereka terbang Sydney, Australia. “Kami berduaan saja kalau ‘honeymoon’ supaya bisa seru-seruan,” ujar Olla dengan ekspresi genit. Olla menyatakan sebenarnya dia ingin lekas hamil karena Sean Michael Alexandre, anak dari perkawinannya terdahulu, tidak sabar mempunyai adik. “Sean ingin punya adik laki laki,” katanya. Olla menikah dengan Aufar di Masjid Dian AlMahri, Kubah Mas, Pancoranmas, Depok, Jawa Barat, 20 Desember 2012. Olla sebelumnya pernah menikah dengan Alejandro Dom alias Alex Tian, namun kemudian bercerai pada 7 Juli 2010 setelah tujuh tahun menikah. Dari pernikahan pertamanya tersebut, Olla diberi seorang anak laki-laki, Sean Michael Alexandre.(irwan wahyu kintoko)

TRIBUN/JEPRIMA

Olla Ramlan


10

Gadget Plus

Metro Banjar

What’s News

RIO-MAMDOEH.BLOGSPOT.COM

Pemakaian energi listrik bisa dihemat dengan menggunakan aplikasi Smart Energy.

Matikan Listrik Pakai Ponsel MESKIPUN belum sempurna, aplikasi Smart Energy menawarkan tiga cara menghemat penggunaan listrik di masa depan dengan pengendalian melalui ponsel. Aplikasi Smart Energy menawarkan occupancy censor. “Listrik menyala hanya ketika alat sensor yang menggunakan infra red menangkap panas tubuh manusia. Sebaliknya, listrik padam bila tak ada orang di sekitar,” ujar Herjuno (22), satu di antara pencipta aplikasi itu, beberapa hari lalu. Mahasiswa Institut Teknologi Bandung (ITB) jurusan Teknik Fisika menciptakan aplikasi itu bersama seorang rekan seangkatan dan satu jurusan di kampus yang sama, Alkindi, dan mahasiswa magister Sistem Informasi ITB, Mirza, sejak Februari 2013. Aplikasi Smart Energy membuka jalan untuk pengecekan (monitoring) penggunaan listrik melalui ponsel. “Dengan monitoring, orang mengetahui pemakaian listrik melalui ponsel sekaligus memprediksi pemakaian listrik pada akhir bulan dengan melihat catatan penggunaan pada pertengahan bulan. Bahkan, ada alarm yang bisa membaca ada pemakaian listrik di luar kebiasaan,” kata Herjuno. Aplikasi yang sama juga berfungsi untuk mengontrol (controlling) penggunaan listrik melalui ponsel. Konsumen bisa menyalakan atau memadamkan listrik melalui ponsel tanpa batas jarak. Herjuno menyatakan penggunaan aplikasi bisa menghemat pemakaian listrik 10 hingga 30 persen. Sasaran utama aplikasi ini adalah korporasi. Perusahaan Listrik Negara (PLN) menjadi tujuan aplikasi itu diciptakan. Sejauh ini, ucapnya, PLN belum memiliki alat monitor penggunaan listrik yang real time mengakibatkan pemborosan. “Misalnya, PLN punya kapasitas 2 gigawatt. Namun, konsumen menggunakan 2,1 gigawatt. Hal ini menyakibatkan listrik padam. PLN harus menyalakan lagi listrik dengan kapasitas berdasarkan permintaan konsumen itu,” kata Herjuno. (tnc)

9 OKTOBER 2013

SEKALI SENTUH LANGSUNG OKE ” COCOK untuk pengguna awal ponsel pintar, anak muda, maupun kalangan profesional muda yang dinamis. Itulah klaim BlackBerry 9720. Diluncurkan pada 4 Oktober 2013 tadi dengan pilihan warna hitam dan putih. Warna lain akan menyusul sesuai permintaan konsumen. Dilengkapi dengan keyboard terbaru yang memberikan pengalaman mengetik yang cepat, tombol BBM khusus dan BlackBerry OS 7 terbaru. Anda yang ingin memilikinya, BB seharga Rp.2.975.000 ini tersedia di Arthomoro Celullar Banjarmasin. Marketing Arthomoro Celullar Banjarmasin, Ema Yunita, memaparkan, smartphone ini sangat tepat untuk para pelanggan yang ingin meningkatkan ponselnya dari feature phone atau

New Entry

GANLOP.COM

Ponsel pintar LG layar lengkung

Bisa Dilipat dan Digulung LG Electronics, melalui unit bisnis pembuat panel layar, mengonfirmasi mereka sudah mulai memproduksi ponsel pintar dengan layar melengkung pada Oktober 2013. Seorang sumber yang dekat dengan rencana tersebut mengatakan kepada Reuters, ponsel LG itu memiliki layar berukuran 6 inci, serta melengkung pada sisi atas dan bawahnya. Rencananya, produk ini akan diperkenalkan pada November mendatang. Ini berarti, LG dan Samsung akan bersaing dalam produk ponsel pintar layar fleksibel. Samsung berjanji akan memperkenalkan ponsel pintar layar fleksibel pada Oktober 2013. Panel layar dengan materi lentur memungkinkan sebuah ponsel mengusung desain yang dapat ditekuk, dilipat, bahkan digulung. Berkat teknologi ini, tak menutup kemungkinan perangkat komputer di kemudian hari bakal menemukan bentuk fisik baru yang radikal. Samsung dan LG bisa disebut sebagai produsen panel layar besar di dunia. Keduanya berlomba membuat agar komponen panel layarnya bisa berukuran tipis dan tahan panas. Mereka juga akan berusaha membuat komponen layar fleksibel lebih murah agar banyak perangkat komputer yang mengadopsinya. Saat ini, Samsung dan LG telah mengadopsi komponen layar fleksibel ke televisi layar lebar. Kedua produsen asal Korea Selatan ini mulai menjual televisi layar OLED melengkung pada tahun ini seharga 9.000 dollar AS. (kcm)

RABU

Dengan fitur antarmuka terbaru, memungkinkan kita membuka ponsel atau akses kamera dari lock screen hanya dengan menyentuh” EMA YUNIT A YUNITA Marketing Arthomoro Celullar Banjarmasin

pengguna awal smartphone. “OS 7 terbaru versi 7.1 dengan fitur antarmuka terbaru, memungkinkan kita membuka ponsel atau akses kamera dari lock screen hanya dengan menyentuh,” kata Ema. Fitur tombol BBM khusus, lanjutnya, membuat penggunanya dapat dengan cepat dan nyaman mengakses aplikasi jaringan sosial media populer. Dan dengan BlackBerry Keyboard, pengguna juga dapat mengirimkan pesan ke teman BBM dengan mudah dan akurat. “Juga ada BBM Voice yang memungkinkan berbicara dengan gratis melalui jaringan Wi-Fi. Versi terbaru dari BBM ini, akan dilengkapi dengan BBM Channels yang dapat diunduh melalui BlackBerry World, sehingga memungkinkan selalu terhubung dengan bisnis, merek, selebritas dan grup yang diminati,” urai Ema. Pengguna juga dapat mendengarkan channel FM radio lokal dan secara otomatis menginformasikan teman BBM channel radio yang sedang kita dengarkan.Melalui BlackBerry OS 7 terbaru dapat dengan mudah mengetik pesan dalam satu kali dan mempostingnya secara bersamaan dan instan ke teman-teman BBM, twitter dan Facebook. Pengguna dapat pula

SPESIFIKASI Operating System : CPU : Jaringan 2G : Display Memori Eksternal Memori Internal Kamera Fitur

BlackBerr y 9 720 9720

: : : : :

BLACKBERRY.COM

mengambil gambar dan memposting ke beberapa akun sosial media dalam waktu yang sama, langsung dari aplikasi kamera. Pengguna smartphone ini memungkinkan akses ke aplikasi BlackBerry 7 dan games di dalam BlackBerry World. Selain itu, dalam OS 7.1 pengguna juga bisa merasakan pengalaman seperti memakai BB10 karena beberapa aplikasi terinspirasi dari situ. Lida, salah satu karyawan Arthomoro Celullar Banjarmasin, menambahkan, BlackBerry 9720 cocok bagi mereka yang masih senang menggunakan fitur messaging, prepay costumer dan corporate. Ponsel ini memang menyasar kalangan kelas menengah ke bawah yang senang bersosialisasi melalui teknologi ponsel. “Memori internalnya 512 MB, bisa ditambah memori eksternal agar lebih banyak menyimpan data. Teknologinya juga sudah 3G untuk mendukung koneksi,” ujar Lida. (ath/dea)

BlackBerry OS 7.1 806 MHz Tavor MG1 GSM 850 / 900 / 1800 / 1900 & 3G: HSDPA 850 / 900 / 1900 / 2100 PS capacitive touchscreen, 16M colors microSD, up to 32 GB 512 MB ROM, 512 MB RAM 5 MP, 2592x1944 pixels, LED flash BBM key, MP3/eAAC+/WMA/WAV/Flac player, MP4/H.263/H.264/WMV player, Organizer, Document viewer, Voice memo/dial, Predictive text input, Stereo FM radio with RDS

BANJARMASIN POST GROUP/YAYU FATHILAL

0910/M10


RABU

Gosipi

9 OKTOBER 2013

Metro Banjar

11

SEDIH LEPASKAN BANJARMASIN POST GROUP/APUNK

AULIA (kanan) diajak menyanyi bareng oleh diva pop Malaysia, Siti Nurhaliza di Gedung Sultan Suriansyah, Banjarmasin, beberapa waktu lalu.

Bakal Ngemsi Bareng Ivan Gunawan

GALUH BANJARMASIN “ GALUH Banjar Kota Banjarmasin 2012, Gusti Nur Ilma Ariella sebentar lagi bakal mengakhiri masa tugasnya sebagai Galuh Banjar. Hal itu membuatnya sedih. Sebab, ada banyak kenangan dan pengalaman seru selama dia menjabat posisi itu. Baginya, kesempatan menjadi galuh itu hal yang langka. Tak semua orang bisa mendapatkannya. Mahasiswa Fakultas Ekonomi Prodi Akuntansi Universitas Lambung Mangkurat ini, merasa sangat beruntung bisa diberi kepercayaan menjadi galuh

KESEMPATAN melebarkan karier ke ibu Kota Jakarta, bagi Aulia Riza Perdana kini terbentang lebar. Usai dipercaya sebagai salah satu MC di acara Festival MNCTV dan Grebek Nusantara di Banjarmasin beberapa waktu lalu, dia dilirik produser stasiun televisi swasta nasional itu untuk menjadi host salah satu programnya. Makin menggembirakan, karena rencananya dia bakal memandu acara itu berdua dengan desainer juga selebriti Indonesia tersohor, Ivan Gunawan. Kabar itu, didapatnya beberapa saat setelah dia dipercaya menjadi MC di dua acara di Banjarmasin itu. “Manajemen MNCTV meminta biodata saya. Katanya mereka tertarik mengontrak saya menjadi host salah satu program mereka bersama Ivan Gunawan, tapi belum tahu itu acara apa. Semoga saja nanti goal ya biodata saya itu,” kata Aulia. Bagi lelaki berkulit putih dan bertubuh subur ini, hal itu sebuah berkah tak terkira bisa melebarkan kariernya ke kancah nasional. Apalagi, penunjukannya sebagai salah satu MC di acara MNCTV dalam rangka Hari Jadi ke 487 Kota Banjarmasin, memang tak terduga. Awalnya, dia sedih karena hingga menjelang hari H-nya dia tak juga diminta ngemsi di acara itu. “Padahal, saya ingin juga bisa berpartisipasi untuk kota kelahiran saya ini,” ujarnya. Ternyata, tanpa diduga dia mendapat kabar dari keluarganya di rumah kalau ada orang dari MNCTV yang datang memintanya menjadi MC di acara tersebut selama dua hari. “Kaget juga, nggak tahu itu mereka tahu alamat rumah saya dari mana. Mereka meminta foto saya untuk diseleksi di Jakarta. Ternyata, mereka memilih saya,” ceritanya. Selama dua hari ngemsi dia juga senang karena bisa melihat banyak artis nasional yang menjadi bintang tamu di acara itu. Ada Ayu Ting Ting, Erie Suzan, Nita Thalia, Max 5, Dalagita, Uut Permata Sari, dan lain-lain. Dia bahkan sempat berfoto bareng mereka. “Acaranya waktu itu dari pukul 09.00 sampai 13.00 hari pertama, Sabtu (23/9) di Lapangan Kayutangi dan besoknya, Minggu (24/9) di Pasar Sentra Antasari. Saya ngemsi nggak sendiri tapi sama rekan saya, Nanda,” ujarnya. Ditanya tentang Ivan Gunawan, dia mengaku bukan penggemar host acara Inbox itu. Namun dia dulu pernah bertemu Ivan Gunawan ketika dia menjadi juri sebuah acara kontes dangdut di TPI, yaitu Viva Dangdut Mania. “Waktu itu, Ivan sebagai pengamat kostumnya,” bebernya. (ath)

Ingin Jadi Penjaga Perpustakaan

Semoga bisa mengabdikan dirinya dengan baik untuk kemajuan Banjarmasin” ILMA Galuh Banjar Kota Banjarmasin 2012

banjar, ketika tahun lalu terpilih. “Setahun berlalu, rasanya tak terasa sudah mau pemilihan lagi,” ujarnya. Bila tak ada aral, grandfinal Pemilihan Nanang Galuh Banjar Kota Banjarmasin 2013 akan digelar Sabtu, 12 Oktober di Hotel Banjarmasin International (HBI). Galuh terpilih, itulah yang akan melanjutkan tugas

Biofile Nama : Gusti Nur Ilma Ariella TTL : Banjarmasin, 9 November 1993 Pendidikan : Fakultas Ekonomi, Prodi Akuntansi Universitas Lambung Mangkurat Orangtua : Gusti Agus Permana dan Frisdayana Haisti Saudara : Anak pertama dari 2 bersaudara Prestasi: ❑ Juara I Lomba Tari Provinsi Kalsel 2010 ❑ Juara I Festival Karya Tari Kreasi Daerah Kalsel 2011 (bersama sanggar Perpekindo) ❑ Juara Favorit Putri Kalsel 2012 ❑ Juara II Galuh Kalsel 2013 Hobi : Menari, main keyboard, menyanyi, baca buku

Ilma sebagai Duta Wisata Kota Banjarmasin. Ilma, panggilannya, mengaku sedih. Banyak hal yang telah dilaluinya bersama rekan-rekannya Nanang dan Galuh Banjar Kota Banjarmasin selama setahun ini. Tambah wawasan dan pertemanan, itulah di antaranya yang membuat dia senang mengemban tugas itu. “Mulai dari hanya menjadi pembawa baki di saat acara-acara resmi hingga menjadi Duta Wisata untuk Kota Banjarmasin. Kemudian, harus mendampingi para pejabat di Pemko Banjarmasin, dan sebagainya,” beber penari sanggar Perpekindo ini. Ketika harus melepas masa jabatannya nanti, Ilma yang juga Juara II Galuh Kalsel 2013 ini mengatakan, dia bakal merindukan masa-masanya bertugas. “Terus pastinya, bakal rindu juga sama masa-masa seleksi dan detikdetik akhir menjelang berakhirnya tugas saya untuk diserahkan ke Galuh Banjar yang baru. Semuanya bakal jadi kenangan manis,” ujar gadis berkulit putih itu, belum lama ini. Dia pun berharap, siapa pun galuh penerusnya selama setahun ke depan, akan mampu mengemban tugas dengan baik. “Semoga bisa mengabdikan dirinya dengan baik untuk kemajuan Banjarmasin,” harapnya. (ath)

Terinspirasi Tommy Kaganangan

Gusti Nur Ilma Ariella

BANJARMASIN POST GROUP/YAYU FATHILAL

AKTOR asal Banua, Tommy Kaganangan yang telah malang melintang di dunia hiburan ibu kota dan bintang iklan, menjadi salah satu inspirasi Reza Al Fahrezi. Model cilik Kalimantan Selatan ini untuk mewujudkan impiannya itu telah punya modal, di antaranya dia telah meraih 50-an trofi dari kepiawaiannya melenggak-lenggok di catwalk. Apalagi, secara fisik bocah yang biasa disapa Reza At’tika ini juga sangat mirip dengan Tommy Kaganangan. Tubuhnya sama-sama subur. Kini, putra pasangan Subhan dan Sumiati ini pun mulai bersemangat tampil di beberapa acara hiburan dan event lomba di Banua. Terbaru, Reza ikut Pemilihan Nanang dan Galuh Banjar Cilik Kota Banjarmasin 2013. “Kini Reza aktif lagi di model setelah terhenti akibat fokus sekolah. Kegiatan terakhir, dia ikut Pemilihan Nanang dan Galuh Banjar Cilik,” kata ayah Reza, Subhan, kemarin, Selasa (7/10). Dengan kembali aktifnya Reza,

sebagai orangtua, Subhan berharap ada pihak yang peduli untuk mengangkat Reza ke pentas hiburan Tanah Air. Secara mental, Reza juga sudah siap karena telah memiliki banyak pengalaman di dunia hiburan. Di antara prestasi membanggakan Reza adalah pada fashion show Banjarmasin Trade Expo, meraih gelar berbakat kategori usia 6 sampai 9 tahun. Kemudian ikut pemilihan Super Model yang diselenggarakan 8 Production dari Jakarta. Beberapa tahun lalu, Reza pernah mendapat tawaran kasting sinetron di Jakarta. Namun, tawaran itu terpaksa ditolak karena terkendala biaya untuk ke sana. Padahal, kesempatan itu membuka peluang Reza go nasional. “Sayang memang, tapi mau bagaimana lagi kami harus relakan peluang itu,” ujarnya sembari menyebutkan kalau Reza pernah juga ikut kasting sinetron lokal untuk peran kecil. (arl)

REZA ISTIMEWA

Sonam Kapoor SHUTTERSHOCK.COM

ADA banyak alternatif karier yang dipilih oleh para bintang selepas kariernya di dunia hiburan. Ada yang memilih terjun ke dunia bisnis, ada juga yang menjadi produser ataupun sutradara. Namun pilihan karier itu sepertinya tidak terpikirkan oleh aktris Sonam Kapoor. Kalau dia pensiun nanti, Sonam ingin menjadi seorang penjaga perpustakaan. “Imajinasi terbesarku adalah menjadi seorang penjaga perpustakaan di sebuah universitas. Memakai kacamata tebal dan tenggelam dalam buku-buku di perpustakaan,” ujar Sonam. Namun Sonam menyatakan, saat ini dia masih belum membayangkan kalau kariernya akan usai. Sejauh ini dia masih menikmati pekerjaannya sebagai aktris dan selera fashionnya banyak dipuji oleh bintang kelas dunia. Tercatat beberapa nama seperti Victoria Beckham dan Neha Dhupia menjadi penggemar Sonam Kapoor. Jadi seharusnya Sonam bisa memilih untuk menjadi seorang desainer daripada penjaga perpustakaan. (kpl/ggl) 0910/M11


12

People in Motion

Metro Banjar

RABU

9 OKTOBER 2013

Gabung di Fb Koran Metrobjr POLRES TA Banjarmasin dalam waktu 15 hari berhasil mePOLREST nangkap 15 pelaku curanmor dan mengamankan 25 unit sepeda motor hasil curian. Aparat mengibarkan bendera perang terhadap pelaku curanmor di wilayah hukum Banjarmasin. Komentarmu?

Elenna Marlina Salut u/para polisi... kejar terus paaa penjahatx...!!! Ainuddin Az-Zukhairy Jempol buat polresta Banjarmasin.. tetap dilanjutkan akan curanmor dapat dibasmi Qastall Gen Pelakunya langsung didor aja,,jg diberi ampun,,biar jd shock terapi bagi pelaku” yg belom tertangkap..

HITUNG K KOIN OIN Anggota komunitas Coin a Chance Cabang Banjarmasin sedang menghitung uang receh (koin) dari hasil penggalangan para pengunjung Taher Square Banjarmasin. Dana yang terkumpul akan disalurkan untuk membantu pendidikan anak-anak yang kurang mampu.

an YYangsantaiselalu angsantaiselalu Iv Ivan Mantap dan salut lanjutkan aksinya..tindak pelaku kejahatan mulai kecil smpai yg besar,,jgn pandang bulu,,. Eqim Fuady Setelah curanmor merajalela baru menyatakan perang memangnya kemaren kemana saja pak Agus Salim Al heeh Pukuli ja nyaman jara.mun kd jara hukum akan.. nyaman jara Hesty Selalu TTegar egar Kayax aq harus bilang waww dch sangat luar biasa. Wahyu Heri Tingkatkan lagi ndan ,sering2 patroli ama razia biar aman kota ini Dodi Aldiannor Bendera perang nyya jangan cuma untuk curanmor dong , buat smua tindakan yg bertentangan dengan hukum ia juga kan , seperti korupsi , maling yg mempunyai jas dan dasi . Zey Acied’bastian Atc Jangan cuma pelaku coranmor aja..pelaku pelaku pelaku yang lain nya juga harus di tangani. Ahmad Mujahid Ya memang benar masih banyak lagi pelaku curanmor diluar sana, setidaknya sdikit mengurangi, Lanjutkan, kalau bisa pelakunya di hukum seberat2nya.. Yadi Gebo Geboyy Tambahi lagi rajianya pak pol... Achmad Ezzha Putra Kalsel Acung jempolll buat pak polisi.... Selamat, atas prestasinya berantas... Sampai ke akarnya... Pandawa Najwa Lanjutkan pak polisi, kami mendukung kinerja Anda. Lakukan yg terbaik,dan lenyapkan segala tindakan kriminal di negeri ini, utamanya di Kalimantan. Semoga Allah memberikan kemudahan,aamiin.

BANJARMASINPOSTGROUP/KHAIRIL RAHIM

KELILING CARI UANG RECEH SEJUMLAH orang datang sambil membawa kotak celengan berbaur di sekitar kawasan Taher Square Banjarmasin. Setiap pengunjung didekati dan disodori kotak. Ya, mereka adalah anggota komunitas Coin a Chance atau disingkat CAC cabang Banjarmasin. Kehadiran mereka di Taher Squere tak lain mengumpulkan koin atau uang receh dari para pengunjung untuk membantu kegiatan sosial. Koordinator CAC Banjarmasin, Farina Amelia menyebutkan, komunitas ini dibentuk atas dasar kemanusiaan, membantu anak-anak yang kurang mampu agar dapat bersekolah kembali. Saat ini anggotanya ada delapan orang, mereka bergabung atas dasar suka rela dan memiliki visi yang sama

KOIN atau uang receh pecahan Rp 100, Rp 200, Rp 500 atau Rp 1.000, sering disepelekan karena nilainya kecil. Namun kalau dikumpulkan bisa bermanfaat untuk membantu biaya pendidikan

Farina Amelia Koordinator CAC Banjarmasin yakni ingin membantu sesama, terutama anak-anak yang kurang beruntung kehidupannya. Farina mengaku tertarik bergabung dalam komunitas CAC karena visi dan misinya begitu mulia yakni membantu kegiatan sosial yang bermanfaat bagi sesama. Jika mendengar kata koin atau uang receh, pikiran langsung tertuju pada uang receh

LENSA FB BAGI teman-teman yang hobi fotografi, bisa gabung di Lensa FB. Kirim atau tag foto Anda yang menarik dan unik ke akun Metro Banjar, Metrobjr II atau Koran Metrobjr. Foto yang terpilih kami tayangkan di koran Metro Banjar. Maaf, tanpa imbalan. Trims.

Tauf ik Hida aufik Hidayy at Curanmor semakin menjadi-jadi di wilayah KALIMANTAN SELATAN,, jangan di beri ampun kalo sdh dapat orang nya!

BANJARMASINPOSTGROUP/KHAIRIL RAHIM

KOIN UNTUK BANUA - Penggalangan dana juga dilakukan di Siring Sungai Martapura pada car free day dengan tema ‘Koin Untuk Banua’, Minggu pagi.

etahui kegiatan sosial CAC di Jakarta melalui internet. Kebetulan juga sering mengumpulkan uang receh, biasa digunakan untuk membayar parkir motor, pengamen, pengemis dan lainnya. “Saya berpikir, uang tersebut hanya bermanfaat untuk diri sendiri, padahal juga dapat bermanfaat untuk membantu adik-adik yang membutuhkan untuk biaya melanjutkan pendidikan,” ujarnya. Walaupun uang receh nilainya kecil, tapi kalau yang mengumpulkan banyak, nilainya juga semakin besar. “Sedikit demi sedikit, lama-lama akan

Peduli Sesama

Al Maliki Adnany Lanjut pak polisi

BANY AK cara dilakukan untuk membantu BANYAK sesama, baik secara perorangan maupun melalui lembaga atau organisasi. Seperti yang dilakukan Farina Amelia koordinator Coin a Chance Banjarmasin, bersama teman-temannya menggalang dana recehan untuk membantu anak-anak yang kurang beruntung melanjutkan pendidikan.

Almia Aslie Nakpekapuran Siippppppppp,,,bagos bged tugas polisi,,,,,berantas smpai keakar2nya....hehee.. Biar jera hukum seberat2 bagi pelaku,agar tdak ada lagi curanmor merajalela.... Hendra Al Wildani Beri efek jera buat pelaku nya pak polisi

bernilai Rp 100, Rp 200, Rp 500 atau Rp 1.000. Uang receh tersebut sering disepelekan, karena nilainya kecil. Biasanya jika mempunyai atau mendapatkan uang receh menyimpannya di suatu tempat seperti celengan atau malah membiarkannya begitu saja, hingga tidak terpakai. Padahal, kata Farina, uang receh tersebut bisa memberikan nilai dan manfaat lebih daripada sekadar ditaruh di celengan atau dibiarkan tidak bernilai. Caranya dengan dikumpulkan dan hasilnya untuk kegiatan amal. “Uang yang kita kumpulkan diserahkan kepada adikadik kita yang memerlukan,” tandas dia. Farina mengaku tertarik untuk bergabung setelah meng-

Pengirim - Radit Maulana Ibrahim Keterangan Foto - Gue sekarang

■ Jangan pandang besar kecilnya apa yang bisa kita berikan tetapi niat yang tulus untuk membantu. ■ Uang receh yang tak bernilai bila dikumpulkan akan bermanfaat ■ Cara menggalang dana melalui donatur, sebarkan kotak amal di berbagai tempat dan sistem jemput bola. (arl)

menjadi bukit,” tandasnya. Bendahara CAC Banjarmasin, Andini menambahkan, gerakan sosial yang dilakukan bisa sambil kongkow, kumpul bareng, setelah itu melakukan penyebaran pengumpulan koin. Gerakan yang dilakukan tidak harus secara besar-besaran, tapi menyesuaikan situasi dan kondisi. Dengan sedikit berbuat bisa menghasilkan sumbangan yang maksimal. Setelah berhasil mengumpulkan koin, setiap bulan biasanya dilakukan penghitungan. Koin yang terkumpul lalu disalurkan ke anak-anak yang tidak mampu,” kata Andini. Dana yang disalurkan dapat berupa pemberian beasiswa, bisa juga untuk kegiatan bakti sosial namun sifatnya hanya insidentil. Selain turun ke jalan, aksi lainnya menyebarkan celengan yang diletakkan d tempattempat tertentu. Jadi tiap bulan tinggal mengambilnya untuk dihitung bersama. Ada juga donasinya dari kawan-kawan yang melakukan pengiriman uang dengan cara ditrasfer via rekening. (arl)

0910/M12


Banjar

RABU

9 OKTOBER 2013

Soccer Land

Metro Banjar

13

AJANG SELEKSI SKUAD DIVISI UTAMA Henry Njobi

Rekrut Nengge dan Njobi SARAN buat manajemen martapura fc.rekrut nengue n henry njobi.pasti naik ke isl thn berikutx.insya allah amieeeeéeén. +6285349127720

Guru Penggawa Banua KEHADIRAN Barito putera dan Martapura fc. di kasta tertinggi Liga super Indonesia mudah mudahan menjadi guru bagi para pungga punggawa asli daerah yg berlaga di Liga Pendidikan +6285248538794

Pemain Asing Berkualitas SEMOG A MARTAPURA FC mendapatkan pemain asing yang SEMOGA berkualitas dan baik untuk kemajuan MARTAPURA FC sendiri. (SASIKATAN) Roy Labuan Tabu MARTAPURA +6289692709906

alik ota Cup Juara W Walik aliko SELAMA T kepada tim kelurahan yg menjadi juara walikota SELAMAT cup: 1. Kel. Pemurus, 2. Kel. Mantuil, 3. Kel. Pekauman, 4. Kel. Basirih Tahun depan bersaing lagi +628991194478 Erwin Guttawa

Suruh Jadi Pelatih OY pangurus parsemar coba pang AMI HALID suruh jd palatih sp th kawa nang ky mtp fc sidin kd usah d gajih dtg akn yg biru aja itap tahu. +6282149479222

SETELAH memastikan tiket ke Divisi Utama 2014, Martapura FC kini mulai fokus menghadapi delapan besar Divisi I Badan Liga Amatir Indonesia (BLAI) 2013. Nah, babak delapan besar nanti, Martapura FC bukan hanya menarget meraih tofi juara, tapi juga menjadikannya sebagai ajang seleksi ulang pemain yang ada. Pemain yang layak dan tidak dipertahankan akan dipantau pada babak delapan besar ini. “Kita akan pantau pemain di babak delapan besar nanti. Kita ingin melihat mana pemain yang layak untuk membela Martapura FC

Biar Harganya Larang

Misi di 8 Besar

BU AT manajemen MARTAPURA FC.kalau d’tivisi utama nanti BUA mau pakai pemain asing.cari pemain asing yg benar2 berkualitas biar z harganya larang.by anto kdg. +6285387962408

❏ Meraih trofi juara Divisi I 2013 ❏ Menambah minat pada Martapura FC ❏ Ajang seleksi skuad Divisi Utama

DOK

Diamond Putra FC KLO u pnya 54rn j4 fnk l4h 9nt! j4 nm4 m4rt@pur4 x tu jd! DIAMOND PUTERA FC b905 jwA kLO Sdkit . . mk4 lmb4n9 x sdAh gmbr intan . . by : whyu 23 AYNK Riny steveN +6289651165216

Rugi Kada Mendukung SIAPA pun pemainnya monster akan selalu mendukung mu,rugi tu pang urang banua kd mendukung martapura fc.by monster95 +6287815638391

Wajib Duk ung Mar tapura FC Dukung Martapura ORG Martapura wajib dukung Martapura FC. Gasan tim luar negeri wani ja bekorban, gasan tim lokal masa kada wani +6281254425604

Ambil Buangan Barito KALO bisa MFC ini untuk Maen D U Thn M.dtng Nnti. Ambil azz pmain yg d.Buang Oleh Barito putera yg M.Bwa Barito Kemaren Lolos K.ISL , seperti Sugeng ,, Neme ,, elad ,, a zahul Huda , mereka pengalan Bermain d’Divisi utama . Froom : ZuLkifli +6289621307993

saat di Divisi Utama nanti,” ujar Manajer Martapura FC, Ami Said. Berkaitan dengan hal tersebut, tak heran PNS di Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air Pemkab Banjar ini menekankan kepada setiap pemain agar menunjukkan performa terbaiknya di babak delapan besar. “Apabila memang bisa menunjukkan kelasnya di babak delapan besar nanti, dan memang benar-benar layak, tentu akan kita masukkan sebagai skuad kita di Divisi Utama,” kata Ami Said. Hal itu dilakukan, karena menurut Said, naik level membuat Martapura FC harus memiliki pemain yang kualitasnya lebih mumpuni dari saat ini. Pastinya, para pemain termasuk yang masih menyandang status amatir, sejak saat ini harus mempersiapkan diri agar bisa bersaing menjadi bagian Martapura FC di liga profesional. Terlepas dari hal itu, Said mengingatkan, karena sudah menuju ke liga profesional, setiap pemain diharapkan mulai menunjukkan sikap profesionalnya.

“Profesional tidak hanya memiliki permainan bagus, tapi juga sikap dan tingkah lakunya. Misalnya disiplin saat mengikuti latihan dan arahan dari pelatih,” katanya. Sementara, salah seorang pemain Martapura FC, Erwin Guttawa mengaku siap menghadapi babak delapan besar. Dia berharap, pada putaran

ketiga alias babak delapan besar bisa kembali dipercaya masuk tim inti. Seperti pada putaran pertama lalu, dari lima laga yang dilakoni Martapura FC, Erwin dipercaya tampil sebagai starter empat pertandingan. Dengan begitu, dia bisa membuktikan layak memperkuat Martapura FC di Divisi Utama nanti.. Dia pun menambah porsi latihan demi misinya itu. (ran)

Saingan Bertambah SEPERTINYA, saingan Martapura FC untuk menjadi tuan rumah babak delapan besar Divisi I Badan Liga Amatir Indonesia (BLAI) makin banyak saja. Setelah Villa 2000, kini, dua calon lawannya Persinga Ngawi dan Persida Sidoarjo ternyata juga mengajukan diri menjadi tuan rumah. Bukan hanya tiga tim tersebut, PS Bintang Jaya Asahan kabarnya juga ingin mengajukan diri menjadi tuan rumah. “Persinga Ngawi dan Persida Sidoarjo kabarnya juga mengajukan diri menjadi tuan rumah. Kita dapat info dari BLAI,” ujar manajer Martapura FC, Ami Said. Said menerangkan, Martapura FC sendiri tetap mengajukan diri menjadi tuan rumah, karena ingin memberikan hiburan bagi warga di Banua, khususnya Martapura. “Kita tetap mengusulkan tuan rumah, dan mudahmudahan kita bisa menjadi tuan rumah agar masyarakat di Banua bisa menyaksikan langsung jalannya laga,” kata Said. Kepastian mengenai tim yang ditunjuk menjadi tuan rumah sendiri menurut Said, biasanya akan diketahui saat dilaksanakanmanagers meeting. Disinggung apabila nantinya tim asal Jatim yang justru ditunjuk, bagi Said tidaklah masalah. Martapura FC tetap siap untuk bersaing. Malah Said menambahkan, berlaga di Jatim tentunya lebih dekat, dan bisa menekan biaya yang dikeluarkan. “Mudahmudahan kita bisa menjadi tuan rumah. Tapi apabila klub asal Jatim yang menjadi tuan rumah, tidak masalah. Kita tetap siap bersaing,” ujarnya. (ran)

Bakal Gunakan Tiket Gelang MARTAPURA FC memang sedang fokus menghadapi putaran ketiga alias babak delapan besar Divisi I Badan Liga Amatir Indonesia (BLAI) 2013. Meski begitu, manajemen tim berjuluk Laskar Sulthan Adam ini tetap mempersiapkan diri menghadapi Divisi Utama Liga Indonesia 2014. Salah satu yang mulai direncanakan adalah masalah tiket masuk pertandingan. Martapura FC berencana menggunakan tiket gelang untuk tiap laga kandang di Stadion Demang Lehman, Martapura. Menurut Ketua Umum Martapura FC, Mokhammad Hilman, penggunaan tiket gelang itu bisa mengurangi kebocoran tiket yang mungkin

terjadi. Padahal, salah satu pemasukan klub adalah melalui tiket. Sistemnya, setiap penonton yang masuk dengan sah, pastinya mendapatkan gelang khusus. Apabila ditemukan orang yang tak pakai gelang itu saat menonton, langsung dikeluarkan dari kerumunan penonton oleh aparat yang ada di stadion. “Dengan sistem ini, para penonton yang tak pakai gelang itu juga akan malu berada di tengah-tengah penonton yang memakai gelang,” jelasnya. Hilman menjelaskan, meski gelang itu nantinya dibuat hanya sekali pakai, namun, pihaknya akan membuatnya bisa menjadi

souvenir bagi yang beli tiket. “Klub tak akan maju kalau kesadaran suporter atau penontonnya yang masuk tanpa tiket,” ujarnya. Sebenarnya, sistem tiket gelang ini mulai diperkenalkan di Indonesia ketika gelaran Menpora Cup 2013. Panitia memberlakukan sistem tiket gelang untuk mengantisipasi kebocoran tiket masuk Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Selain Martapura FC, sistem tiket gelang ini juga akan diadopsi dua klub besar Indonesia Super League (ISL) yakni Arema Indonesia dan Persib Bandung. Kedua klub tersebut memastikan akan menggunakan tiket gelang untuk ISL musim 2013/2014.

Sementara, Wakil Ketua Martapura FC Diamond Supporter (Monster), Deny Riswandi mengatakan, pihaknya terus menyosialisasikan agar anggotanya menonton

pertandingan dengan membeli tiket. “Kita selalu mengingatkan teman-teman, jika kita membeli tiket, berarti membantu kelangsungan tim. No ticket no game,” ujarnya. (ire)

DOK BPOST GROUP

MONSTER saat beraksi di Stadion Demang Lehman.

Saatnya Peseban Naik Level

ISTIMEWA

PARA pemain Peseban Banjarmasin saat latihan, beberapa waktu lalu. Peseban terus berusaha bangkit dari keterpurukan.

PESEBAN Banjarmasin adalah klub tertua di Kalimantan Selatan. Tim berjuluk Laskar Buaya Kuning ini berdiri pada 12 Desember 1953 silam. Namun kini, Peseban masih terpuruk di Divisi III Badan Liga Amatir Indonesia (BLAI). Beberapa tahun terakhir, Peseban tak mampu bangkit. Oleh karenanya, menjelang putaran pertama Divisi III BLAI Rayon Kalsel yang dijadwalkan digelar 17 Oktober 2013 ini, tim yang kini dibesut Yunus Bawoel tersebut bertekad bangkit. Adanya klub di Banua, selain Barito Putera, yang

mampu menembus level Divisi Utama membuat semangat untuk bangkit bagi Peseban makin menggelora. “Misi kita memang membangkitkan Peseban. Kita berharap pada kompetisi kali ini, Peseban mampu naik level,” ujar Ketua KONI Banjarmasin, Djumadri Masrun. Pria yang juga sekretaris PSSI Kalsel itu berharap, Peseban mampu berbicara banyak pada kompetisi nanti. Mengingat, secara historis, Peseban adalah tim tertua di Banua. Untuk mencapai target naik level itu, banyak

pembenahan yang harus dilakukan, mulai dari manajemen hingga dukungan pemerintah setempat. Menurut pria yang akrab disapa Pak Djum itu, sampai sekarang, Peseban banyak menelurkan pemain potensial, seperti Yudi Ersandi dan Meidiansyah yang pernah masuk skuat Barito Putera. Ada juga nama lain seperti Marshel Huwae yang juga ikut mengantarkan Martapura FC ke kancah

sepak bola profesional, Divisi Utama. Itu menjadi bukti besarnya potensi Peseban. Dan, sudah sewajarnya, Peseban mulai menatap kasta lebih tinggi. Peseban sendiri bakal tergabung di Grup C bersama Persetam Tamban dan Persebaru Banjarbaru pada Divisi III Rayon Kalsel. Sedangkan Divisi III Rayon Kalsel sendiri diikuti 10 klub. Sebagian besar pemainnya adalah penggawa tim Porprov Banjarmasin. (ire)

0910/M13


14

Futsal Blitz

Metro Banjar

RABU

9 OKTOBER 2013

Timnas Mulai TC di Bogor termasuk dari pemain lama dan baru,” ujar Andri Irawan selaku pelatih timnas kepada Bolalob. Menurut Andri, kondisi para pemain saat ini cukup baik, terutama dari pemain lama yang tetap terjaga dengan adany IFL, baik fisik maupun strategi. “Untuk pemain baru yang baru bergabung, saya tidak akan paksakan untuk menggunakan strategi yang tidak mereka pahami,” kata Andri. Dikatakan Andri, para pemain sudah diberikan taktik dan strategi sejak awal pelatnas dan kini hanya memperkuat yang sudah ada. “Setidaknya mereka sudah memiliki gambaran akan bagaimana timnas bermain nanti,” tandasnya.

Jadwal Timnas Futsal Indonesia: 19 21 22 23

Oktober Oktober Oktober Oktober

2013: Myanmar vs Indonesia 2013: Indonesia vs Timor Leste 2013: Laos vs Indonesia 2013: Indonesia vs AustraliA

Rencananya, timnas futsal juga akan melakukan pemusatan latihan dan

Target Ali Akhirnya Tercapai ❑ Futsal Poliban Tembus Perempatfinal TIM futsal Politeknik Negeri Banjarmasin (Poliban) lolos ke perempatfinal Turnamen Brawijaya Cup setelah dipertandingan penyisihan menaklukkan PSF Universitas Padjajaran (Unpad) Bandung, 5-0, Selasa (8/10). Hari ini, Rabu (9/10), Poliban kembali bertanding dengan tim lain tapi hasilnya sudah tak berpengaruh lagi dan hanya menentukan siapa yang menjadi juara fase grup. Dibanding pertandingan sebelumnya, tim Poliban yang diasuh Ali Wathon saat menaklukkan Unpad Bandung tampil lebih apik dan percaya diri. Mereka bermain dengan satu sentuhan bola dan pergerakan pemain dari lini ke lini untuk membongkar pertahanan lawan yang bermain defensif. Strategi itu cukup ampuh dengan keberhasilan Pajar menjebol gawang lawan memanfaatkan passing yang diberikan Hairi di menit ke-7. Unggul 1-0 membuat pemain Poliban tampil lebih tringginas lagi hingga tercipta gol kedua lewat sontekan Habibi di menit ke-12. Nama Pemain Poliban : PSF Unpad yang ketinggalan 0-2 1. Sopyan (Teknik Elektro) berusaha bangkit dan 2. Herli (Teknik Elektro) bermain terbuka. 3. Hairi (Administrasi Bisnis) Bukannya bisa 4. Fajar (Administrasi Bisnis) membalas, sebaliknya 5. Jordi (Administrasi Bisnis) satu menit menjelang 6. Abay (Administrasi Bisnis) babak pertama 7. Purkan (Administrasi Bisnis) 8. Haris (Administrasi Bisnis) berakhir, Poliban 9. Mursid (Administrasi Bisnis) malah menambah 10. Haris Ramadhan kemenangan lewat (Administrasi Bisnis) tembakan keras 11. Padli (Akuntansi) Habibi. 12. Wira (Akuntansi) Memasuki 13. M Rizky Jaya (Teknik Sipil) babak ke dua, Poliban 14. M Fuaz Ansyari (Teknik Sipil) berada di atas angin, mengurung pertahanan PSF Unpad. Akhirnya tim Poliban menambah dua gol lewat Jojo di menit 23 dan Jaya pada menit ke-36. Pelatih futsal Poliban, Ali Wathon yang dihubungi di Malang mengatakan, berkat kemenangan itu Habibi dan kawan-kawan lolos fase grup atau ke perempatfinal. “Target kita lolos fase grup sudah tercapai. Namun, anak-anak saya minta jangan berpuas diri dan dalam pertandingan selanjutnya harus tetap tampil fight agar bisa menjadi juara grup,” katanya. Menjadi juara grup, lanjut dosen Poliban Banjarmasin ini, tak hanya menambah kepercayaan diri pemain juga membuat calon lawannya akan gentar. (ful)

ujicoba di Jepang. Timnas Futsal Indonesia sendiri tergabung dalam grup yang cukup ringan di grup B. Namun mereka akan bertemu dengan tim baru di wilayah Asia Tenggara ini yaitu Australia yang terkenal cukup tangguh. Selain Australia, di grup B juga ada Myanmar, Timor Leste dan Laos. Sedangkan di grup A ada Thailand, Vietnam, Malaysia, Filipina, Brunei Darussalam.(blb)

Pembagian Grup AFF Futsal 2013 : Grup A : ◗ Thailand ◗ Vietnam ◗ Malaysia ◗ Filipina ◗ Brunei Darussalam. Grup B : ◗ Indonesia ◗ Australia ◗ Myanmar ◗ Timor Leste ◗Laos

BOLALOB

TIMNAS futsal Indonesia bakal menghadapi AFF Futsal 2013 di Thailand.

RAHASIAKAN PEMAIN BANDUNG DAN JAKARTA ❑ Target Fernando Masuk Semifinal TIM futsal Fernando Banjarbaru benar-benar serius mempersiapkan diri dalam menghadapi turnamen futsal terbesar di Indonesia, Borneo Futsal Cup 2013. Fernando tak ingin hanya menjadi tim pelengkap di turnamen yang akan diselenggarakan Badan Futsal Daerah Provinsi Kalsel dan Banjarmasin Post Group itu. Fernando ingin bisa bersaing dengan tim peserta lainnya dalam laga yang dilaksanakan di GOR Upik Futsal dan Borneo, 29 Oktober sampai 2 November 2013. Meningkatkan kekuatan timnya, Fernando akan mendatangkan beberapa pemain dari luar Kalsel. “Kami akan men-

MENGHADAPI ajang AFF Futsal 2013 di Thailand bulan ini, Tim Nasional (Timnas) futsal Indonesia terus melakukan berbagai persiapan. Persiapan yang dilakukan salah satunya melakukan pemusatan latihan di Bogor. Tim pelatih telah memanggil 21 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan yang diadakan di Keke Futsal Bogor sejak Senin (7/10). Para pemain ini nantinya akan dikerucutkan menjadi 16-14 pemain. “Kami mendapat kuota 20 pemain untuk didaftarkan di AFF Futsal nanti. Dari 20 kuota, kami hanya akan memberangkatkan 14-16 pemain, tapi yang didaftarkan tetap 20 pemain,

Kami akan mendatangkan lima pemain dari luar menghadapi Borneo Cup

EDY SUSANTO Pelatih Fernando Banjarbaru

datangkan lima pemain dari luar menghadapi Borneo Cup,” kata pelatih futsal Fernando Banjarbaru, Edy Susanto, Selasa (8/10). Kelima pemain yang akan didatangkan tersebut di antaranya berasal dari tim PON Sumatera Barat (Sumbar) serta pemain dari Bandung (Jawa Barat) dan DKI Jakarta. Menurut Edy, ada tiga

pemain PON Sumatera Barat yang ‘dikontrak’ yakni Yudhi Fatra, Randi dan Ade. Sedangkan pemain DKI Jakarta dan Bandung, Edy masih merahasiakan namanya. Kelima pemain ‘impor’ ini nantinya akan didampingi tujuh sampai delapan pemain Banjarbaru yang sampai saat ini masih dalam tahap seleksi. “Jumlah pemain lokal yang ikut seleksi sebanyak 18 orang dan rencananya diumumkan siapa yang lolos pada 10 Oktober tadi,” terang

Edy. Edy mengatakan, usai terbentuknya tim inti dan kedatangan pemain Sumbar, DKI dan Bandung, nantinya akan dilakukan pemantapan tim dengan melakukan serangkaian uji coba dengan timtim lokal. Ditambahkan pelatih futsal PON Kalsel ini, perekrutan pemain dari luar menghadapi Turnamen Borneo Futsal Cup 2013 ini dilakukan mengingat lawan yang dihadapi cukup berat dan ada tim berlaga di liga

nasional. Contohnya, Pelindo bermaterikan mantan pemain nasional, sedangkan tim lokal Kalsel yang berpartisipasi juga merekrut pemain luar. Malah Baldez dikabarkan akan mendatangkan pemain Thailand. “Mengingat lawan yang dihadapi semuanya cukup berat, kami menargetkan hanya masuk semifinal saja,” tandas Edy. (ful)

Pemain Fernando Banjarbaru : ■ Tiga Pemain PON SumateraBarat

■ Satu pemain Bandung ■ Satu pemain DKI Jakarta ■ Tujuh atau delapan pemain Banjarbaru

Libido dan IPC Lebih Fokus FC Libido Bandung gagal lolos ke final four IFL 2013 karena hanya mampu bertengger di peringkat ke lima klasemen. Namun para pemain Libido Bandung tak boleh larut dalam kekecewaan. Karena di hadapan mereka sudah menunggu Borneo Futsal Cup 2013 di Banjarmasin. Dengan kegagalan menembus final four IFL 2013, Libido Bandung bisa

lebih fokus mempersiapkan diri menghadapi turnamen yang total hadiahnya mencapai Rp 220 juta tersebut. Sebelumnya FC Libido Bandung telah mengonfirmasi akan mengikuti turnamen dengan biaya pendaftaran Rp 10 juta ini. Tim juara Indonesia Futsal League (IFL) 2012, IPC Pelindo juga bakal memanaskan persaingan dalam turnamen akbar ini.

IPC yang absen mengikuti IFL tahun ini memang telah mengkonfirmasi keikutsertaan mereka di Borneo Futsal Cup 2013. Tentunya persiapan IPC menghadapi turnamen ini juga sudah sangat matang. “Ya kami ada beberapa agenda yang akan diikuti. Salah satunya adalah Borneo Cup,” kata manajemen IPC Pelindo, Arif Isnawan.(ncl/blb)

BOLALOB

IPC Pelindo akan meramaikan Borneo Futsal Cup 2013.

Berambisi Jadi Jawara Futsal Pelajar

BANJARMASIN POST GROUP/SYAIFUL ANWAR ISTIMEWA

PEMAIN Poliban mendapatkan pengarahan dari sang arsitek.

0910/M14

PEMAIN SMKN 2 Banjarmasin sedang latihan futsal di Upik Futsal, Selasa (8/10) pagi.

NAMA Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 2 Banjarmasin masih kalah mentereng dibanding SMKN 5 Banjarmasin, SMAN 4 Banjarmasin maupun SMAN 5 Banjarmasin di dunia futsal. Tim futsal SMKN 2 tak

pernah merasakan yang namanya meraih juara di berbagai even lokal maupun nasional. Belum berpihaknya dewi fortuna meraih juara membuat pemain futsal SMKN 2 berambisi meraih juara di turnamen futsal antar pelajar

yang digelar Suria Arena, 1819 Oktober. “Kami latihan keras setiap Selasa, Rabu dan Jumat di GOR Futsal Borneo agar nantinya bisa bersaing dengan tim-tim yang sudah punya papan nama,” kata Muhammad Ridhoni, salah

seorang pemain SMKN 2, Selasa (8/10) pagi. Selain berlatih dengan sungguh-sungguh, lanjut dia, yang perlu ditanamkan pada diri pemain adalah mental juara. “Sebaik apa pun tim, bila tak memiliki mental juara, tidak akan berhasil meraih yang terbaik,” tandas siswa kelas XI jurusan Pekerja Sosial ini. Membentuk mental juara tersebut salah satu caranya dengan melakukan serangkaian uji coba, di antaranya dengan SMA Muhammadiyah dan SMAN 6. “Beberapa kali uji coba kita selalu memenangkan pertandingan,” tandasnya. Pernyataan senada diungkapkan rekannya, Muhammad Nizar. “Perlu kerja keras untuk bisa mematahkan dominasi SMAN 4 dan SMKN 5,” katanya. Ditambahkan siswa kelas XI jurusan Pekerja Sosial ini,

pemain yang dipersiapkan di turnamen antar pelajar tersebut merupakan pilihan dari berbagai jurusan yang ada di sekolahnya. “Setelah melalui seleksi yang ketat, akhirnya diambil masing-masing dua sampai tiga pemain terbaik masuk tim inti SMKN 2,” katanya. Selain latihan bersama pemain SMKN 2, Ridhoni dan Nizar juga menambahkan porsi berlatih bersama temantemannya sekelas. “Kami berlatih bersama temanteman sekelas selama satu jam,” tegasnya. Rizki Nugroho, salah seorang siswa jurusan Pekerja Sosial menambahkan, mereka bermain futsal hanya refresing dan mengisi waktu luang. “Kebetulan kami belajar sore hari, jadi pagi ini kami manfaatkan bermain futsal,” tandasnya seraya menambahkan mereka yang bermain futsal jumlahnya 12 orang. (ful)


RABU

Good News

9 OKTOBER 2013

Metro Banjar

15

ADVERTORIAL

CAMAT MARTAPURA SIAP DUKUNG RAIH ADIPURA KENCANA CAMAT Martapura A Khairuddin Fahrie sangat antusias untuk mendukung keinginan agar Martapura meraih Adipura Kencana. Hal ini diwujudkan dengan adanya kegiatan yang dilaksanakan dengan melakukan pembenahan di setiap RW dan RT. Fahrie menyatakan, adanya paradigma pengelolaan sampah yakni kumpul-angkutbuang, harus diganti dengan adanya suatu rangkaian proses pemanfaatan di setiap tahapan. Pengelolaan sampah dulunya hanya dilakukan sebagai sesuatu yang bersifat rutin (paradigma lama), yaitu hanya dengan cara memindahkan, membuang dan memusnahkan sampah. Pada akhirnya, hal ini berdampak pada semakin langkanya tempat untuk membuang sampah. Apalagi, produksi sampah yang semakin meningkat dari hari ke hari. Sampah yang dihasilkan masyarakat Kota Martapura lebih banyak yang berbahan organik, yang tentu saja sangat selaras dengan program pemilahan sampah, baik sampah kering maupun sampah basah.

Hal ini dikarenakan sebagian besar sampah yang dihasilkan di Indonesia merupakan sampah basah, yaitu mencakup 6070 persen dari total volume sampah. Selama ini pengelolaan persampahan, terutama di perkotaan, tidak berjalan efisien dan efektif karena pengelolaan sampah bersifat terpusat, di buang ke sistem pembuangan sampah yang tercampur sehingga sulit untuk dikelola dengan baik. Seperti kota-kota di Kalimantan dan daerah tropis lainnya, sampah Kabupaten Banjar, akibat aktivitas penduduk, sebagian besar termasuk dalam kategori sampah organik yang cenderung mudah membusuk, seperti sisasisa sayuran, makanan, buahbuahan, dan juga dari sampah rumah tangga. Sedangkan kandungan lainnya yakni anorganik, plastik, logam, karet, kain atau tekstil, kayu, gelas kaca dan lain-lain. Seharusnya, sebelum dibuang dilakukan pengelompokan sampah berdasarkan jenis dan wujudnya sehingga mudah untuk didaur ulang

BANJARMASIN POST GROUP/NURKHALIS HUDA

SEJUMLAH unsur muspida Kabupaten Banjar seperti Sekda Banjar Nasrunsyah, Kepala Bagian Humas Setda Rahmaddin, Disperkim Banjar Boyke W Triestiyanto, Sekcam Martapura Kota Sukasto dan Camat Martapura A Khairuddin Fahrie melakukan persiapan Adipura Kencana.

dan atau dimanfaatkan (sampah basah, sampah kering yang dipilah-pilah lagi menjadi botol gelas dan plastik, kaleng aluminium dan kertas). Kecamatan Martapura saat ini sedang giat-giatnya mendukung Pemerintahan Bupati Banjar Sultan H Khairul Saleh untuk mengelola lingkungan yang lebih baik. Salah satu langkah dukungan terhadap TPS 3R yang berada di Kelurahan Sekumpul, Keraton, Jawa, adalah setiap hari dilaksanakannya kegiatan pengelolaan sampah secara mandiri. Selain itu, Fahrie telah menyampaikan, saat ini sedang giat-giatnya melakukan pendekatan kepada masyarakat sehingga minimal 20 persen dari RT yang ada di wilayah Kota Martapura akan dijadikan kampung hijau dengan disertai Bank Sampah. Masyarakat menyediakan bak sampah tersendiri, ada bak sampah plastik, bak gelas, bak logam, dan bak untuk kertas. Sebaiknya pemilahan sampah itu dimulai dari tingkat rumah tangga, pasar, maupun toko atau warung. Jika semua bahan yang sudah terpilah, tentu saja memiliki nilai ekonomis yang lebih tinggi dan sisanya atau residu dapat menjadi bahan kompos. Kompos selanjutnya dijadikan pupuk oleh masyarakat sendiri. Jadi, program pemilahan sampah sangat berkaitan erat dengan pencapaian tujuan pengelolaan sampah yang sesuai dengan kaidah lingkungan. Sementara, masih mencoba memanfaatkan Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) yang melaksanakan kegiatan pengelolaan sampah seperti KSM Berkat Tawakkal Sekumpul, KSM Kompas, maupun KSM Lestari Keraton. (*)

BANJARMASIN POST GROUP/NURKHALIS HUDA

SEJUMLAH siswa dari sekolah di Kabupaten Banjar dan sekitarnya melakukan kunjungan edukasi sebagai salah satu kontribusi TPA Padang Panjang untuk Pendidikan Lingkungan.

Jadikan Tempat Wisata dan Edukasi SETELAH menghasilkan kompos yang bernilai ekonomis, tentu saja langkah selanjutnya adalah membuka lapangan pekerjaan bagi masyarakat, mengurangi beban lingkungan dan menciptakan rasa keindahan serta kenyamanan sehingga TPS tidak terlihat kumuh. Yang terpenting, bisa memberikan wadah istimewa bagi warga seperti tempat wisata dan edukasi. Kegiatan Komposting dilaksanakan dengan cara melakukan proses pencacahan dari sampah organik seperti daun-daunan yang kemudian diolah menjadi pupuk kompos yang hasilnya dapat digunakan untuk menyuburkan tanaman, pembuatan

kompos ini akan memberikan nilai ekonomis bagi pihak pengelola TPS di Kabupaten Banjar. Untuk itulah, camat, lurah dan pambakal dengan didukung penuh Dinas Perumahan dan Pemukiman (Disperkim) melakukan kegiatan aksi bersih-bersih. “Kedepan, kita terus melaksanakan kegiatan aksi bersih-bersih ini sampai ke batas kota. Tentu saja dengan harapan agar masyarakat dapat menjaga kebersihan lingkungannya secara mandiri,� katanya. Partisipasi masyarakat sangat diperlukan agar bisa melaksanakan kerja keras, kerja cerdas, dan kerja ikhlas sehingga penilaian P1 Adipura

yang dilaksanakan pada awal Nopember 2013, dapat nilai melebihi 75 serta menjadi nominasi Adipura Kencana. Kadis Perumahan dan Permukiman Kabupaten Banjar, Boyke W Triestiyanto mengharapkan, masyarakat dapat mematuhi jadwal pembuangan sampah mulai pukul 20.00 Wita sampai 07.00 Wita. Pengangkutan sampah di lingkungan permukiman dengan gerobak seluruhnya sudah selesai di TPS yang terdekat paling lambat pada pukul 11.00 Wita. Pengangkutan sampah di TPS-TPS akan diangkut dengan truk sampah pada pukul 09.00 Wita sampai dengan selesai. Jika masih terdapat sampah yang tertinggal atau belum

sempat terangkut, baik di TPS maupun jalan-jalan utama atau lingkungan akan diatasi dengan dumtruck dan pick up sampah yang melakukan pengontrolan pada jam 14.00 Wita secara rutin. Sekda Banjar, Nasrunsyah didampingi Kepala Bagian Humas Setda setempat, Rahmaddin, juga sering mengecek dan melakukan aksi bersih bersama pasukan kuning dibantu warga seperti dilakukannya di kawasan kelurahan Keraton, Jumat (4/10). Nasrunsyah didampingi Disperkim Kabupaten Banjar, Boyke dan Sekcam Martapura Kota, Sukasto, juga ikut sibuk mengecek di pinggir pinggir jalan lorong di Kelurahan Keraton. (*)

0910/M15


16

Crime Story

Metro Banjar

Nur Mengaku Jenuh di Rumah BANJARMASIN - Kehidupan rumah tangga pasangan suami istri Nur Rahmani (26) dan Rahimah (22) (26) warga Belitung RT 18 serta pasangan suami istri Aulia Shofani (25) dan Cici Cindra (23) warga Jalan Meranti Bumi Indah Lestari Banjarmasin tak patut ditiru. Waktu kosong yang mereka miliki bukan dimanfaatkan untuk kumpul keluarga. Namun digunakan untuk berpesta minuman keras. Sial buat mereka dan empat temannya Mulani Hakim (20) warga Belitung, Rifan (19) Kompleks Mulawarman Gg Casgo RT 23, Hendra (20) Pulau Laut, Arida (19) warga HKSN Kompleks AMD RT 7. Ketika berpesta minuman keras jenis Tuak di Siring Seberang Mesjid Sabilal Muhtadin mereka ditangkap Unit Patroli Kota Satuan Sabhara Polresta Banjarmasin, Selasa (8/10) sekitar pukul 01.30 Wita. Dari tangan mereka berhasil diamankan dua botol minuman keras jenis tuak dalam botol air kemasan besar. Nur Rahmani yang mengaku sebagai pekerja serabutan tersebut mengatakan, dia dan istrinya Rahimah ikut dalam pesta miras tersebut karena mengaku jenuh di rumah saja. “Sumpek di rumah bang,” kata Nur Rahmani yang tubuhnya penuh tato. Kepala Satuan Sabhara Polresta Banjarmasin Kompol Haryono MT mengatakan razia pekat tersebut dilakukan untuk memberantas segala penyakit masyarakat di Banjarmasin. Hal itu dilakukan untuk mengantisipasi adanya tindak kejahatan, karena dalam bulan ini sudah dua kali kasus pembunuhan dan kasus kriminal lainnya yang diawali dengan minuman keras. (buy)

“Kembalikan SIM Saya” BANJARMASIN - Rahmat gelisah. Warga Kabupaten Banjar ini tak bisa lagi menjalankan aktivitas kesehariannya menyusul ketiadaan SIM (surat izin mengemudi) dan STNK (surat tanda nomor kendaraan) miliknya. “SIM dan STNK mobil saya diambil oleh polisi, Sabtu (5/ 10) sore, pekan tadi,” keluh Rahmat saat ke redaksi Metro Banjar, Selasa (8/10). Yang membuat Rahmat bingung, polisi tersebut ketika itu bergegas pergi sebelum ia sempat bertanya. “Biasanya kalau pengendara dianggap bersalah, lalu ditilang, kan biasanya petugas menyuruh mengambil SIM atau STNK di kantor polisi.” Kini dia bingung kemana mencari polisi itu. Apalagi, dia tak sempat menanyakan nama polisi tersebut. Ia cuma melihat polisi itu mengenakan kaus polisi dan ada seragam polisi yang di jok belakang mobil yang dinaiki polisi itu. Kejadian berawal ketika berada di lampu merah (traffic light) di Loktabat, Banjarbaru. Saat itu Rahmat bersama sopirnya, Gustani, menaiki mobil pikap DA 9022 BO. Di depannya ada sebuah mobil jenis Avanza. Ketika lampu hijau menyala, mobil Avanza itu tak bergerak. Rahmat membunyikan klakson sebagai isyarat agar pengemudi mobil tersebut bergerak. Tapi, tetap saja Avanza tersebut diam di tempat hingga lampu merah kembali menyala. Tak lama berselang lampu hijau menyala dan pengemudi Avanza itu juga tetap tak menggerakkan mobil. Rahmat kembali membunyikan klakson. “Lantaran saya juga tergesagesa, saya lalu menyalip mobil itu. Eh, pengemudi Avanza itu marah dan mengejar saya,” kata Rahmat. Pengemudi Avanza itu bahkan memepetnya dan menyuruhnya menepi, berhenti. Meski bingung, karena seharusnya dirinya yang marah, Rahmat menepikan mobilnya. “Saya kaget, ternyata yang pengemudinya polisi. Saya tak berani banyak bicara. Apalagi, polisi itu langsung marahmarah,” kata RahBPG/DENY mat. (roy) Ilustrasi

RABU 9 OKTOBER 2013

REZA TERLEMPAR DARI MOBIL ❏ Dua Penumpang L 300 Tewas BATULICIN - Dua penumpang mobil L 300 warna hitam DA 9695 ZD tewas setelah mobil itu bertabrakan dengan dumptruk di Jalan Provinsi, Desa Gunungbesar, Kecamatan Simpangempat, Tanahbumbu. Satu penumpang Reza Safitri tewas di tempat kejadian. Badannya terlempar keluar dari mobil. Sedangkan korban lainnya.

Kami belum meminta keterangan pengemudi dan penumpang mobil L 300 karena masih dalam perawatan. Sedangkan pengemudi mobil dumptruk sudah diamankan

AIPTU BENO WIJ AYANT O WIJA ANTO Kanit Laka Polres Tanbu

Zaenal Ilmi yang menderita luka dan patah lengan, tewas dalam perjalanan di kawasan Sungai Danau saat menunju rumah sakit di Banjarmasin. “Korban kecelakaan lalu lintas awalnya satu orang tewas di tempat. Kemarin, satu orang meninggal dunia dalam perjalanan menuju rumah sakit di Banjarmasin. Jadi korban tewas dua orang,” kata Kasatlantas Polres Tanahbumbu, Iptu Denny Catur WD, Selasa (8/10). Saat ini, ungkap Denny

BPOST GROUP/MUKHTAR WAHID

BANGKAI mobil drump truk yang ditabrak mobil L 300 diamankan di halaman belakang Mapolres Tanahbumbu, Selasa (8/10).

pihaknya mengamankan pengemudi mobil dumptruk dan mobil L 300 di mapolres Tanahbumbu. Berdasarkan sketsa sementara, mobil L 300 melaju dan mengambil jalan dumptruk. “Kami belum meminta keterangan pengemudi dan penumpang mobil L 300 karena masih dalam perawatan. Sedangkan pengemudi mobil dumptruk sudah diamankan untuk penyelidikan,” katanya. Kanit Laka Satlantas Polres Tanahbumbu, Aiptu Beno Wi-

jayanto mengatakan kecelakaan terjadi Minggu (6/10) sekitar pukul 17.00 Wita. Mobil dumptruk warna kuning bernopol DA 1304 ZB dikemudikan Nur Ahmadi meluncur dari arah Serongga menuju Batulicin. Sebaliknya, mobil L 300 dikemudikan Arif Safitri melaju dari arah Batulicin. Arif Safitri tidak sendirian, di sampingnya duduk Zaenal Ilmi dan di bak belakang duduk Reza Safitri dan Rafii Hamdi.

Saksi menuturkan mobil yang dikemudikan Arif melaju dengan kencang dan zig-zag. Saksi menuturkan, mobil dumptruk yang bermuatan material bangunan itu sudah memilih keluar jalan aspal. Namun, mobil L300 itu seperti lepas kendali dan terus melaju hingga menabrak bodi sisi kanan dumptruk. “Penumpang L300 yang berbadan gemuk terlempar dan lama tergeletak di jalan. Sepertinya mobil L300 itu baru dibeli,” kata saksi di tempat

kejadian. Sementara, Nur Ahmadi dibesuk beberapa kerabatnya di kantor Unit Laka Satlantas Polres Tanahbumbu. Selama penyelidikan, Ahmadi menginap di ruang Dikyasa Satlantas Polres Tanahbumbu. “Sepertinya sopir truk masih trauma dan belum bisa berbicara banyak. Ini saja minta ditemani keluarganya. Sementara statusnya masih kita amankan,” ujar satu anggota Dikyasa Satlantas Polres Tanahbumbu. (tar)

Rahmadi Terancam Diberhentikan Jadi PNS ❏ Tertangkap Pesta Sabu Bersama Bandar Togel BARABAI - Gara-gara tertangkap tangan saat pesta sabu, Rahmadi (45) alias Edi Lampir terancam diberhentikan sebagai PNS. Bahkan staf di Seksi Politik Kantor Kesbangpol dan Penanggulangan Bencana itu bisa diberhentikan dengan tidak hormat. Kepala Inspektorat Pemkab HST Sabirin, dikonfirmasi soal keterlibatan PNS dalam penyalahgunaan narkoba tersebut, mengaku belum menerima laporan dari atasan yang bersangkutan. Meski demikian, sesuai PP No 4 Tahun 1966 Tentang Pemberhentian Sementara

PNS, saat dilakukan penahanan, yang bersangkutan bisa diberhentikan sementara. “Diberhentikan sementara dengan gaji dipotong 50 persen, sementara dia ditahan karena dugaan melakukan tindak pidana atau kejahatan,” kata Sabirin. Dalam aturan itu, jelas Sabirin juga disebutkan, PNS bisa diberhentikan dengan tidak hormat, jika nantinya dihukum penjara setingginya empat tahun atau dengan ancaman pidana lebih berat. “Itu bunyi aturannya. Dalam kasus ini kita masih menunggu proses hukum yang

bersangkutan,” kata Sabirin. Taberi Lipani, rekan Edi di Kantor Kesbang Pol PB, menyatakan kaget dengan penangkapan temannya itu. Apalagi untuk kasus sabu.“Kami tak tahu dan tak menyangka kalau dia ikut memakai. Yang saya tahu, dia termasuk pegawai yang kerjanya rajin di kantor ini,” kata Lipani. Rahmadi, yang akrab disapa Edi lampir itu ditangkap Satuan Reserse Kriminalitas Polres HST bersama tiga orang lainnya. Mereka tertangkap Rabu 2 Oktober 2013 lalu, saat pesta sabu di tengah hutan Desa Mahang Sungai Hanyar,

Pandawan, Kabupaten Hulu Sungai Tengah, pukul 13.30 Wita. Selain Edi turut ditangkap Samsudin atau Oton (56), yang diduga bandar togel, Abu Bakar alias Abu (53) dan Kamaruddin alias Joko (48). Saat itu anggota Unit Jatanrasi menemukan sabu yang masih menempel di kaca pipet beserta bong yang masih berserakan. Saat digeledah, ditemukan sabu yang diselipkan di papan pondok. Barang bukti lainnya, telepon genggam milik Samsudin berisi kiriman nomor togel dari pembelinya serta uang Rp304

ribu lengkap dengan rekap angka togel. Edi, Abu dan Joko mengakui sedang pesta sabu di sebuah pondok (gubunk) tersebut. Tertangkapnya Edi saat Unit Jatanras menggerebek Samsudin, namun malah menemukan tiga rekannya yang sedang asyik menghisap sabu. Kasat Reskrim Polres HST AKP Kusdarmadji menjelaskan, transaksi togel di hutan itu sering dikeluhkan warga setempat. “Keempatnya masih kami mintai keterangan untuk kasus berbeda. Kami masih menyusuri bandar togel maupun pengedar sabu,” katanya. (han)

0910/M16


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.