Metro Banjar Edisi Jumat, 9 November 2012

Page 13

METRO GADGET

13

METRO BANJAR z JUMAT, 9 NOVEMBER 2012

NOKIA Asha 309 terlihat cukup elegan dengan konsep layar sentuh penuh. Kombinasi warna dasar putih dengan sentuhan list berwarna metalik yang membingkai layar utama, membuat tampilannya terlihat begitu segar, pas dengan karakter anak muda yang dinamis. Tampak muka Asha 309 hanya terdapat 2 buat tombol yang tersemat tepat di bawah layar. Tombol tersebut, berfungsi untuk melakukan dan mengakhiri panggilan sekaligus sebagai tombol power. Selebihnya, eksplorasi Asha 309 memaksimalkan kinerja layar sentuh.Kamera menjadi salah satu menu andalannya. Nokia Asha 309 sudah dibekali kamera dengan lensa 2 MP. Dari hasil uji, kualitas gambar tergolong bagus untuk handphone di kelasnya. Sayang, tanpa lampu flash. Hasil bidikan bisa langsung diunggah ke jejaring sosial, blog, dan sebagainya. Selain kamera, menu hiburan Asha 309 sudah dilengkapi pemutar musik MP3/Mp4, FM radio, radio internet, dan berbagai game menarik. Ponsel ini menawarkan 40 EA games premium secara gratis. Beberapa game andalan yang ditawarkan antara lain The Sims 3, Green Fram, Worm 2, Need for Speed, dan masih banyak lagi. Keunggulan lain Asha 309 yakni kenyamanan saat berinteraksi di dunia maya. Ponsel ini sudah

dibekali Nokia Browser 2.0 yang diklaim pabrikan mampu mengkrompesi data hingga 90 persen. Asha 309 sudah ditambahkan aplikasi berbasis web Nokia NearBy. Aplikasi ini membantu pengguna untuk menemukan tempat baru dengan mencari lokasi terdekat dan menyajikan pilihan-pilihan tersebut pada peta. Tersedia juga aplikasi web Nokia Life+ memberikan kesempatan kepada jutaan pengguna untuk mengakses konten yang mencakup pendidikan, kesehatan, dan hiburan untuk meningkatkan kehidupan sehari-hari. Ponsel ini dimeriahkan oleh berbagai pilihan instant messaging seperti Nokia Chat, Windows Live Messenger, Google Talk, Facebook Chat, Twitter, dan juga MySpace. Sebagai ponsel berkonsep layar sentuh penuh, secara umum performa layar Asha 309 cukup baik. User interface menggunakan tampilan Full Touch UI, dengan teknologi tersebut, kita akan lebih mudah saat berganti antar homescreen. Walau hanya bekerja di jaringan 2G, pengalaman berselancar di dunia maya menggunakan Asha 309 begitu nyaman. Teknologi Nokia Browser 2.0 yang jadi andalannya menjadikan ponsel ini gesit saat browsing internet. Sebagai konektivitas data alternatif, Asha 309 juga sudah dipersenjatai perangkat WiFi.

Adapun waktu bicara, Nokia sudah mempersenjatai Asha 309 dengan baterai Li-Ion dengan kapasitas 1110 mAh. Nokia mengklaim baterai tersebut bisa bertahan aktif selama 6 jam, serta waktu siaga yang mencapai 650 jam. Ketika diuji seharian penuh menjalankan fitur dan aplikasi secara standar, indikator baterai tersisa sepertiganya. (sci)

SPESIFIKASI NOKIA ASHA 309 ▲ ▲ ▲ ▲ ▲ ▲ ▲ ▲ ▲ ▲ ▲

▲ ▲ ▲ ▲ ▲

FOTO-FOTO : NET

New Games

New Entry

What’s News

MS Office Mobile Gratis

NET

PENGGUNA tablet atau ponsel cerdas berbasis iOS sudah menantikan aplikasi resmi Office dari Microsoft hadir di App Store. Kabar terbaru, keinginan pengguna untuk bekerja dengan software tersebut, tampaknya akan segera terwujud.

Rumor dari The Verge, mengungkapkan potongan gambar mengenai rencana Microsoft untuk menghadirkan Office Mobile segera di perangkat iOS. Menariknya, aplikasi ini akan diberikan secara cuma-cuma alias gratis.

Desain: Full bar Dimensi: 109,9 x 54 x 13,2 mm Berat: 102 gr Ringtone: MP3 Sistem Operasi: Series 40 Asha Jaringan: Quadband GSM Layar Utama: 3 inci, Resolusi: 240x400 pixels Memori Internal: 64 MB, Eksternal sampai 32 MB Hotswap Phonebook 2.000 Entr y Konektivitas: GPRS Class 12, EDGE Class 12, WLAN/WI-FI IEEE 802.11 b/g, Bluetooth v3.0, Kabel Data microUSB 2.0, PC Sync Kamera: Kualitas 2MP, Resolusi Max 1600x1200 pixels Video Resolusi Max: 176x144 @15fps, Player Musik Player: MP3/MIDI/AAC+/HEAAC Internet Browser: WAP, Full XHTML Baterai: Lithium Ion 1110 mAh

Resmi Gantikan Live Messenger

Berbeda dengan aplikasi ‘Office’ pihak ketiga yang sudah ada sebelumnya, Office Mobile ini kabarnya akan memiliki fitur dasar saja seperti melihat file berbasis Doc, Excel dan PowerPoint. bila ingin memiliki fitur editing, Microsoft menawarkan Office 365 di App Store sebagai aplikasi berbayar. Tapi menurut sumber Microsoft itu tidak menjanjikan apakah nantinya Office 365 akan mempunyai kemampuan selengkap Office di desktop. Screenshot ini semakin mempertegas ucapan Microsoft Product Manager di Republik Ceko yang mengatakan Office untuk iPad dan iPhone hadir pada pertengahan 2013 mendatang, tepatnya Maret tahun depan. (dtn)

Dijual Cuma Rp 900 Ribuan akan menyambangi toko-toko pada 9 November HARGA ponsel anyar Nokia yang sudah 2012. mengusung Windows Phone 8, Lumia 920, Seri Windows Phone 8 memang tengah dinanti akhirnya terjawab. Operator telekomunikasi di kiprahnya. Dalam testimoni awal, perangkat Amerika Serikat, AT&T dipastikan membanderol tersebut mendapat sambutan positif dan sukses ponsel dengan kemampuan 4G LTE tersebut membuat orang penasaran. Sejauh ini belum 99,99 Dolar AS alias cuma Rp 900 ribuan. diketahui harga ketiga ponsel Windows Phone 8 Namun, pembayaran ini sistem kontrak tersebut jika dijual tanpa kontrak. (dtn) layanan 2 tahun. Ketika melakukan pembelian di awal memang terlihat sangat murah, padahal selanjutnya setiap bulan, pengguna harus Nokia Lumia 920 membayar paket layanan yang sudah ditentukan si operator selama 24 bulan. Bahkan untuk Lumia 820 lebih murah lagi yakni dibanderol cuma 50 Dolar alias tak sampai Rp 500 ribuan. Dan lagi-lagi, ada kontrak layanan selama dua tahun di belakangnya. Sementara untuk ponsel Windows Phone 8 jagoan HTC, HTC 8X, juga dihargai sama dengan Lumia 920 yaitu 99,99 Dolar dengan kontrak dua tahun untuk versi 8 GB dan 199,99 untuk model 16 GB. Dikutip dari Wired, bagi pelanggan yang berminat, pre order perangkat tersebut akan dibuka pada 7 November 2012 dan baru

NET

Mendarat di Windows Phone 8 BAGI pengguna gadget berbasis Windows 8 sekaligus penggemar game populer Angry Birds, ada kabar yang menyebutkan Rovio bakal menghadirkannya pada sistem operasi besutan Microsoft itu. Anggapan Windows Phone tidak menjadi pilihan utama para developer aplikasi, mungkin memunculkan kekhawatiran semacam ini. Nyatanya, developer game besar seperti Rovio tetap mempertimbangkannya. Dikutip dari Ubergizmo, pekan ini Rovio mengumumkan ketersediaan Angry Birds Space untuk perangkat mobile berbasis OS terbaru dari Microsoft tersebut. Padahal sebelumnya, awal tahun ini Rovio sempat mengatakan mereka tidak berencana menghadirkan game burung ngamuk ini di ponsel Windows. Alasannya, mereka harus menulis ulang (rewrite) aplikasi ini secara keseluruhan. Syukurlah, mereka berubah pikiran. Angry Birds Space di Windows Phone 8 kurang lebih akan sama dengan di iOS dan Android. Untuk menjajalnya, pengguna dipersilakan mengunduh di Windows Phone Store seharga 0,99 Dolar. (dtn)

DAMPAK akuisisi Skype oleh Microsoft sudah terlihat. Setelah gencar dirumorkan, Microsoft kini resmi mengumumkan bahwa pihaknya akan menghentikan Live Messenger. Saat penghentian itu dilakukan maka Microsoft resmi memiliki Skype sebagai aplikasi chat satu-satunya. Walaupun Live Messenger telah banyak dipakai untuk pengguna video chat, namun di lain sisi Skype juga makin merangkak

popularitasnya. Dikutip dari Tomshardware, penghentian Live Messenger akan dilakukan di semua negara (kecuali Cina) pada kuartal pertama 2013. Microsoft pertama merilis layanannya itu dengan nama MSN Messenger pada 1999. Nama Windows Live Messenger sendiri baru diberikan di 2005 bersamaan dengan perilisan versi 8. Lantas bagaimana yang sudah memiliki daftar kontak di Live Messenger saat produk ini sudah dihentikan? Tenang saja, sebab lewat update Skype ke versi terbaru dan log in dengan memakai akun Microsoft, semua pengguna Live Messenger bisa menemukan kontaknya di sana. “Tujuan kami adalah memberikan pengalaman komunikasi terbaik pada semua orang di mana saja,” demikian ujar Tony Bates, Presiden Divisi Skype Microsoft. (dtn)

NET

Rajai Kelas Compact PERSAINGAN di kategori Compact System Camera (CSC) makin bergairah dengan hampir semua produsen menurunkan jagoannya masingmasing. Apalagi di tahun ini salah satu pemain besar yakni Canon sudah mengeluarkan EOS M yang banyak diantisipasi. Hanya berselang beberapa minggu setelah pejualannya, seri ini langsung meraih peringkat 3 di chart penjualan CSC di Jepang Oktober 2012. Di negara tersebut yang tak lain adalah ‘kandangnya’ sebagian besar produsen kamera. CSC memang memiliki share yang lebih besar dibanding negaranegara lain. Menurut laporan dari BCNrangking, pada Januari 2012, penjualan kamera mirrorless sukses mencapai 52,4 persen dari total penjualan seluruh kamera di sana. Dikutip dari TechRadar, EOS M berada di 3 besar kamera CSC paling diminati, menyusul kepemimpinan Olympus dengan

Olympus E-PL3 NET

seri E-PL3 yang memakai sensor micro four thirds dan Sony NEX-5N yang mengandalkan sensor APS-C di bodinya. Adapun kamera lain dengan share penjualan yang baik di negara Sakura yakni Olympus E-PM1 di rangking 4 yang diikuti Panasonic GF5. Nikon dengan J1-nya juga turut masuk 10 besar. J1 ada di nomor 6 dengan share penjualan 8,3% lalu Pentax Ricoh Q menyusul dengan 5,9 persen. Menjadi penutup daftar 10 besar adalah Olympus E-PL5 meski produk ini baru berusia beberapa minggu. (dtn)

NET

0911/M13


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.