EDISI 730 - 30 JUNI 2010

Page 1

Rabu, 30 Juni 2010

KORAN JAKARTA

Edisi 730/Tahun III

Harga Eceran Rp 2.500 (luar Jawa + ongkos kirim)

www.koran-jakarta.com

Terbit 24 Halaman

HARGA PROMOSI

3 I Modal “Incumbent”

8 I Laga Berat Brasil

Modal jabatan, kekuasaan, logistik, dan akses informasi memudahkan kepala daerah kembali memenangi pemilukada.

Setelah mengalahkan Cile, Brasil bakal melakoni laga lebih berat di perempat final karena harus menghadapi Belanda.

ANTARA/SAHRUL MANDA

Rp1.500 BERLANGGANAN BULANAN

Rp 33.000 12 BULAN

Rp 350.000

AFP/PEDRO UGARTE

Kerja Sama Bilateral I Delapan Nota Kesepahaman Diteken

RI Bisa Optimalkan Pasar Turki Turki bisa menjadi pasar ekspor alternatif yang potensial. Di sisi lain, terbuka kemungkinan investasi dari negara itu ke Tanah Air.

AFP/ADEM ALTAN

PERERAT KERJA SAMA I Presidan Susilo Bambang Yudhoyono dan Presiden Turki Abdullah Gul meninjau pasukan kehormatan di Ankara, Turki, Selasa (29/6). Presiden Yudhoyono akan membicarakan upaya mempererat hubungan bilateral dan kerja sama ekonomi antara kedua negara. Volume perdagangan Indonesia-Turki mencapai 1,7 miliar dollar AS pada 2008, naik dari 1,5 miliar dollar AS pada 2007.

9 I Inflasi Terakselerasi

Piala Dunia 2010

Laju inflasi Juni diperkirakan sedikit terakselerasi dari Mei 2010. Namun, faktor pendorong inflasi masih sama, yaitu kenaikan harga pangan. Pascapanen raya pada Maret, harga pangan memang sering kali menguat.

Perempat Final Tanpa Asia

INDIKATOR Kredit Perbankan Tumbuh Signifikan Pertumbuhan kredit perbankan pada Juni 2010 mencapai 1.545 triliun rupiah, naik 3,97 persen dari bulan sebelumnya. Kenaikan terjadi pada kredit rupiah 10,91 triliun sedangkan kredit valas turun 2,09 triliun rupiah. Bank sentral memproyeksikan pertumbuhan kredit sampai akhir 2010 mencapai 20-22 persen. Pertumbuhan Kredit Perbankan (Triliun Rupiah)

1.550

1.545 1.500 1.450 1.400

1.405

1.350 1.300

Jan n 10

F Feb eb 10 0 M Maar Mar ar 10

SUMBER: BI

JJun un 10 un 10 KJ/GANJAR DEWA

FILE Sekjen Partai Golkar Idrus Marham soal kader partai Golkar yang masuk ke Nasional Demokrat (Nasdem) DOK/KORAN JAKARTA

”Semua kader Golkar yang juga menjadi deklarator dan anggota Nasdem untuk secara sukarela mengundurkan diri dari ormas yang digagas Surya Paloh tersebut” Jakarta, 23 Juni 2010

“Kami hanya mengingatkan. Sebab tidak ada hubungannya sama sekali antara Nasdem dengan Golkar.” Jakarta, 27 Juni 2010

H O T L I N E Untuk Langganan & Pengaduan:

Telp. +62-21- 319 355 33 Fax. +62-21- 315 4601 sirkulasi@koran-jakarta.com

PRETORIA – Kemenangan Paraguay atas Jepang di putaran 16 besar membuat Asia harus gigit jari. Pasalnya, Jepang merupakan wakil Benua Kuning yang tersisa di Piala Dunia 2010 setelah tiga wakil lainnya, Korea Selatan, Korea Utara, dan Australia, tersisih lebih dahulu. Kemenangan Paraguay atas Jepang yang digelar di Stadion Loftus Versfeld, Pretoria, Selasa (29/6), harus dilalui lewat drama adu penalti setelah kedua tim bermain imbang 0-0 selama 90 menit. Pada perpanjangan waktu 2x15 menit skor tidak berubah. Paraguay akhirnya menang 5-3. Lima algojo Paraguay, Edgar Barreto, Lucas Barrios, Cristian Riveros, Nelson Valdez, Oscar Cardozo, sukses menyarangkan bola. Sedangkan Yuichi Komano, yang menjadi penendang ketiga Jepang, gagal melaksanakan tugas. Tendangannya membentur gawang Justo Villar. Eksekutor Jepang lainnya, Yasuhito Endo, Makoto Hasebe, dan Keisuke Honda sukses membobol gawang Paraguay. Pada laga selanjutnya, Paraguay bakal menghadapi pemenang antara Spanyol dan Portugal yang masih berlangsung hingga dini hari kemarin. Kekalahan Jepang dalam laga tersebut memupus harapan Asia untuk berlaga di babak selanjut-

REKAMAN PERTANDINGAN PARAGUAY 1-Villar; 21Alcaraz, 14-Da Silva, 3-Rodriguez, 6-Bonet, 20-Ortigoza (8-Barretto 75’), 16Riveros, 13-Vera, 10Benitez (18-Valdes 59’), 9-Santa Cruz (7-Cardozo 91’), 19-Barrios

V VS

JEPANG

21-Kawashima; 4-Tulio, 22-Nakazawa, 5-Nagatomo, 3-Komano, 2-Abe (14-Nakamura 80’), 7-Endo, 17Hasebe, 16-Okubo (11-Tamada 105’), 18-Honda, 8-Matsui (9-Okazaki 65’)

STATISTIK 6 8 58 6 0 26 1 0

Tendangan ke gawang Tendangan melenceng Penguasaan bola Sepak pojok Offside Pelanggaran Kartu kuning Kartu merah

4 8 42 5 2 28 4 0

nya. Sedangkan kemenangan yang diraih Paraguay mempertegas dominasi tim-tim Amerika Selatan yang berlaga di fase knockout Piala Dunia 2010. Empat dari lima tim Amerika Latin yang berlaga di babak 16 besar berhasil melangkah ke babak perempat final, yaitu Brasil, Argentina, Uruguay, dan Paraguay. Sementara itu Belanda, Jerman, serta pemenang antara Portugal dan Spanyol akan mewakili Benua Eropa. Adapun Ghana menjadi satu-satunya wakil Afrika. Kehadiran tim-tim Amerika

Latin memungkinkan terjadinya all South American semifinal. Itu pun dengan catatan mereka mengalahkan lawan-lawannya di babak perempat final. Paraguay, misalnya, wajib mengatasi Portugal atau Spanyol. Jika menang, mereka akan berhadapan dengan Argentina seandainya bisa melewati Jerman. Di sisi lain, Brasil juga berpeluang menjajal Uruguay di babak empat besar jika kedua tim mampu mengandaskan Belanda dan Ghana di partai perempat final. Jika demikian, partai final tentu saja akan mempertemukan dua tim dari Amerika Latin. Hasil ini sebenarnya sudah diprediksi sejumlah pelatih. Sir Alex Fergusson, pelatih Manchester United, meramalkan ketangguhan tim dari kawasan tersebut. Alex, demikian sapaannya, bahkan berani menyatakan bahwa salah satu wakil Amerika Latin akan merengkuh trofi Piala Dunia. “Amerika Selatan memiliki tim yang cocok untuk Piala Dunia,” ujar dia. Pelatih Argentina, Diego Maradona, juga menyatakan hal serupa. Menurut dia, babak kualifikasi di Amerika Selatan lebih kompetitif sehingga wakil-wakilnya mampu berbicara banyak di Piala Dunia. “Amerika Selatan memiliki tim yang tepat untuk Piala Dunia.” Rtr/AFP/vic/L-3

JAKARTA – Pemerintah Indonesia diharapkan bisa memaksimalkan diplomasi dengan Pemerintah Turki sehingga bisa menciptakan hubungan perdagangan yang optimal dengan negara itu. Salah satu caranya, Kementerian Perdagangan dituntut mampu mengidentifikasi dengan akurat karakteristik dan kebutuhan pasar Turki. Ekonom senior Centre for Strategic and International Studies (CSIS), Pande Radja Silalahi, mengemukakan hal itu di Jakarta, Selasa (29/6), menanggapi langkah Pemerintah Indonesia menjalin kerja sama bilateral dengan Pemerintah Turki. “Kita bisa mendapatkan benefit maksimal dengan Turki. Tinggal bagaimana kita bermain dengan selera masyarakat di sana (Turki),” jelas Pande. Menurut dia, Pemerintah Indonesia bisa memberikan fasilitas kemudahan investasi di Tanah Air bagi pengusaha Turki. “Sebaiknya kita juga meminta ada slot perdagangan yang bisa masuk ke sana. Dengan begitu, upaya diversifikasi tujuan ekspor tercapai, tidak hanya mengandalkan negara-negara tujuan ekspor konvensional,” lanjut dia. Saat ini, Jepang dan AS masih

menjadi negara tujuan ekspor terbesar Indonesia. Dari Ankara, Turki, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, dalam keterangan persnya, mengatakan Pemerintah Indonesia menganggap Turki sebagai sahabat dan mitra yang penting sehingga perlu meningkatkan kerja sama untuk memberikan keuntungan bagi kedua pihak. Selain kerja sama di bidang ekonomi, pendidikan, dan kebudayaan, serta sektor lainnya, Kepala Negara mengharapkan kerja sama kedua negara menyangkut peran bersama dalam memecahkan masalah terkait dengan isu-isu global. “Misalkan masalah Palestina dan perdamaian di Timur Tengah. Demikian juga masalah di Afghanistan dan Irak,” kata Yudhoyono. Presiden mengatakan saat ini Indonesia dan Turki juga ingin menciptakan harmonisasi antar peradaban melalui dialog antarumat beragama. Pande menambahkan sejarah kerja sama ekonomi antara Indonesia dan Turki, terbilang belum signifkan. “Nilai ekspor kita masih kecil, padahal mayoritas konsumen di sana berpenduduk muslim, tentunya seleranya tidak beda jauh dengan Indonesia,” kata Pande. Selama di Turki, Presiden Yudhoyono akan bertemu dengan Presiden Turki Abdullah Gul, PM Turki Recep Tayyip Erdogan, dan menyampaikan pidato di hadapan parlemen Turki. Seusai pertemuan dwipihak, kedua kepala negara akan meneken delapan nota kesepahaman. Di Istanbul, Presiden akan menghadiri pertemuan dengan kalangan usahawan Turki. ito/Ant/WP

Transaksi Perdagangan Indonesia – Turki (Ribu dollar AS) 2008 Total Perdagangan Ekspor

Maret 2010

2.088.530,3

1.266.148,4

289.619,5

871.615,4

678.440,8

219.478,6

0,0

0,0

0,0

Migas Non Migas

2009

871.615,4

678.440,8

219.478,6

Impor

1.216.914,9

587.707,6

70.141,0

Migas

891.623,1

344.422,0

0,9

Non Migas

325.291,8

243.285,6

70.140,1

Neraca Perdagangan

-345.299,5

90.733,2

149.337,6

Migas

-891.623,1

-344.422,0

-0,9

546.323,6

435.155,2

149.338,5

Non Migas

Laporan dari Afrika Selatan

Belanda Nyantai Ketemu Brasil JOHANNESBURG – Tim nasional Belanda diliputi kebahagiaan besar setelah lolos ke perempat final dengan mengalahkan Slovakia 2-1 di Stadion Moses Mabhida, Durban, Senin (28/6). Begitu menang, tim “Oranje” langsung kembali ke base camp di Hotel Hilton, Johannesburg. Suasana di luar hotel terlihat sepi. Hanya tampak seorang petugas keamanan berjaga-jaga. Sungguh mengherankan karena penjagaan di luar hotel tempat timnas Belanda tinggal itu tidak ketat. Sekitar pukul 11 siang waktu setempat, pemain-pemain Belanda keluar dari hotel dan berjalan kaki menuju tempat gym yang terletak dekat Hotel Hilton, yaitu Hotel Radissan. Tampak Arjen Robben, Giovanni van Bronckhorst, Dirk Kuyt, Robin van Persie, Marten Stekelenburg,

dan pemain Belanda lainnya berjalan santai memakai celana pendek biru dan kaus putih campur oranye. Kendati di perempat final pada Jumat (2/7) nanti Belanda harus menghadapi laga superberat melawan favorit juara, Brasil, di Stadion Port Elizabeth, pasukan “Oranje” terlihat tetap rileks. Mereka terlihat percaya diri dan tak ada ketegangan yang terpancar. Bahkan, tim Belanda belum menjalani latihan serius. Terutama para pemain intinya yang memberikan kemenangan bagi Belanda atas Slovakia 2-1, hanya berlatih fisik di gym hotel. Sebelas pemainnya, termasuk kiper Maarten Stekelenburg, harus tetap berlatih seperti biasa bersama Bert van Marwijk demi menjaga kondisi. Sayangnya, saat disapa Koran Jakarta, Stekelenburg menolak memberi komentar. Rupanya para pemain memang tidak

Oleh: Hyacintha Bonafacia Wartawan Koran Jakarta diperbolehkan berbicara di jalan maupun diambil fotonya. Setengah jam lamanya Koran Jakarta menungu di lobi hotel, para pemain Belanda datang kembali dari latihan gym. Namun mereka segera masuk ke hotel bersama-sama. Satu lift penuh diisi mereka. Saya lalu mengikuti mereka dan sempat bicara dengan Van Persie saat pintu lift terbuka. Sebelum pintu lift tertutup, saya sempat menegur Van Persie dan dia menyadari kehadiran dan sapaan saya. ”Halo, Anda mengenakan baju itu ya,” tunjuk Van Persie sambil melihat ke arah

kostum jersey Liverpool yang saya kenakan. Lalu saya menganggukkan kepala mengerti maksudnya. Gelandang serang Arsenal itu seakan-akan ingin mengingatkan bahwa dia berada di klub berbeda, rival besar Liverpool. Masih dalam momen bersama Van Persie, kami melanjutkan percakapan. Dia terus memandang saya dan tersenyum ramah dari dalam lift sambil bersandar di samping lift. Dari luar lift, saya memperkenalkan diri sebagai wartawan dari Indonesia dan ingin melakukan wawancara. Di dalam lift, para pemain lainnya terlihat tersenyumsenyum melihat saya berdiri terus menunggu Van Persie berbicara sesuatu dan mempersilakan melakukan wawancara. Namun kemarin, memang belum waktunya buat saya. ”No interview,” ucapnya

sambil tersenyum. Dari informasi yang saya dapatkan dari pihak KNVB yang sempat saya ajak bicara di Hotel Hilton, aturannya memang para pemain tak diizinkan diwawancarai jurnalis. ”Sebab semuanya sudah diatur oleh panitia dan KNVB, di mana dan kapan mereka diperbolehkan diwawancarai,” terangnya. Para pemain Belanda terkesan sangat baik dan ramah. Saat bicara dengan pria yang merupakan organizing committee Piala Dunia 2010 yang membantu saya, dia menyukai sikap para pemain Belanda. ”Khususnya Wesley Sneijder, dia sangat ramah. Setelah mengalahkan Slovakia, para pemain Belanda melakukan pesta kecil di bar. Makan-makan dan minum. Mereka terlihat sangat bahagia menyambut kemenangan menuju perempat final itu,” ujar dia. S-1


2

NASIONAL

Rabu 30 JUNI 2010

KORAN JAKARTA

®

» Sertijab Pangdam Jaya

VARIA

»

Kepala Staf TNI Angkatan Darat Jenderal TNI George Toisutta (tengah) melakukan salam komando dengan Panglima Kodam Jaya/Jayakarta Mayjen TNI Marciano Norman (kanan) dan Panglima Kodam Jaya/ Jayakarta yang lama Mayjen TNI Darpito Pudyastungkoro saat acara serah terima jabatan di Markas Kodam Jaya/Jayakarta, Jakarta, Selasa (29/6). Mayjen TNI Darpito Pudyastungkoro selanjutnya akan mengemban tugas baru di Markas Besar TNI Angkatan Darat sebagai staf ahli Kepala Staf Angkatan Darat.

Jaksa Agung Mutasi Kapuspenkum JAKARTA—Jaksa Agung Hendarman Supandji menunjuk Babul Khoir yang semula menjabat sebagai Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi Sumatra Utara menjadi Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) yang baru. Sedangkan Kapuspenkum Didiek Darmannto dipromosikan sebagai Kepala Kejaksaan Tinggi Nusa Tenggara Barat (NTB) Kepala Pusat Penerangan Hukum, Didiek Darmanto, membenarkan adanya promosi dan mutasi di lingkungan Kejaksaan Agung. Dia menjelaskan mutasi tersebit sesuau sesuai dengan Keputusan Jaksa Agung Nomor Kep-095/A/ JA/06/2010. “Pergantian itu bagian dari promosi dan mutasi,” kata Didiek di Jakarta, (29/6) Surat keputusan Jaksa Agung itu juga menyebutkan Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Barat Wayan Sumitra menjadi Direktur Upaya Hukum, Eksekusi, dan Eksaminasi pada Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus. Faedhoni Yusuf yang semua menjabat sebagai Kepala Kejati Kepulauan Bangka Belitung menjadi Kepala Kejati Kalimantan Barat dan Hindiyana dari Wakil Kepala Kejati DI Yogyakarta menjadi Kepala Kejati Bangka Belitung. Tholib dari Kepala Bagian Pengangkatan pada Biro Kepegawaian Jaksa Agung Muda Pembinaan Kejagung menjadi Wakil Kepala Kejati DI Yogyakarta dan I Putu Gede Djeladha dari Wakil Kepala Kejaksaan Tinggi NTB menjadi Wakil Kepala Kejati Sumatra Utara. Godang Riadi Siregar dari Pengkaji pada Jaksa Agung Muda Intelijen Kejagung menjadi Wakil Kepala Kejati NTB, dan ES Maruli Hutagalung dari Asisten Intelijen pada Kejaksaan Tinggi Jawa Timur menjadi Pengkaji pada Jaksa Agung Muda Intelijen Kejagung. Hidayatullah dari Asisten Tindak Pidana Khusus pada Kejati DKI Jakarta menjadi Wakil Kepala Kejati Lampung. Ant/G-1

Bandara Ahmad Yani Diusulkan Jadi Perhatian Nasional SEMARANG Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah (Jateng) akan mengusulkan kepada Pemerintah agar Bandara Internasional Ahmad Yani Semarang masuk prioritas nasional. Hal itu dilakukan agar pengembangan bandara itu secepatnya dikerjakan dan pembangunannya dibiayai oleh APBN. Saya akan menghadap Menteri Perhubungan dalam waktu dekat ini sehingga pengembangan bandara dapat dianggarkan di APBN,” kata Gubernur Jawa Tengah Bibit Waluyo, di Semarang, Selasa (29/6). Dia menjelaskan, ke depan, diharapkan pengembangan Bandara Ahmad Yani menjadi perhatian Pemerintah Pusat, tidak hanya menjadi perhatian Pemprov Jateng dan PT Angkasa Pura. Sebab, tambah Bibit, Pemprov Jateng tidak dapat menunggu lama untuk mewujudkan pengembangan Bandara Ahmad Yani. Infrastruktur transportasi udara di Jateng diharapkan secepatnya juga ada prioritas perbaikan, tegasnya. Sejak dimulainya pembangunan Bandara Ahmad Yani, terdapat beberapa kendala, antara lain terkait izin dari Markas Besar (Mabes) TNI AD. Tetapi, menurut Bibit, persoalan izin dari TNI sudah selesai dan tidak ada masalah. Kendala lain yang dihadapi saat ini adalah anggaran yang bertahap sehingga akan membutuhkan waktu yang lama. Sedangkan izin pengembangannya masih menunggu persetujuan antara pihak PT Angkasa Pura 1 dan pihak Kodam IV/Diponegoro. Kodam IV/Diponegoro adalah pemilik hak atas lahan di Bandara Ahmad Yani, katanya. SM/G-1

ANTARA/WIDODO S JUSUF

Kecelakaan Kereta Api I Enam Orang Tewas dan Puluhan Luka-luka

Tim Investigasi Dibentuk Kementerian Perhubungan membentuk Tim Investigasi untuk menyelidiki kecelakaan KA yang menewaskan enam orang di Madiun, Jawa Timur. JAKARTA—Kementerian Perhubungan belum menemukan penyebab kecelakaan Kereta Api (KA) Logawa rute Purwokerto-Jember di Desa Nampu, Kecamatan Saradan, Kabupaten Madiun, Selasa (29/6). Tetapi, bila ditemukan adanya human eror, pihaknya akan menindak tegas. “Kalau memang terbukti ada salah human error, tentu yang bersangkutan bisa dikenai sanksi tegas, bisa sampai sanksi pemecatan, tapi kita perlu menunggu hasil dari tim investigasi dulu, apakah ada human error atau apakah ada unsur lain,” kata Dirjen Perkeretaapian Kementerian Perhubungan Tundjung Inderawan dalam jumpa pers di Kementerian Perhubungan, Jakarta, Selasa (29/6). Kepada wartawan, Tun-

djung menjelaskan bahwa belum lama ini terjadi perbaikan jalur kereta api tersebut. Setahun lalu, rel kereta dan bantalan pada jalur tersebut baru saja diperbaiki. Dalam kesempaan itu, Tudjung Inderawan membantah lokasi tergulingnya KA Logawa jurusan Purwokerta-Jember tersebut di jurang. Lokasi tergulingnya kereta api tersebut berada di tengah sawah, namun jalan kereta memang dibuat tinggi. “Itu bukan jurang, tetapi setiap jalan kereta itu memang harus dibuat lebih tinggi sehingga diberi gundukan, dan untuk rel itu, tinggi gundukannya lebih kurang 10 meter,” kata Tundjung Inderawan. Kereta yang terguling itu membawa 11 rangkaian ger-

bong. Namun yang terguling hanya tiga gerbong di belakang. “Yang terguling gerbong 11 sampai 8. sedangkan gerbong 7 sampai 5 anjlok. Dan sisanya (gerbong 1 sampai 4) masih di rel dan sudah dievakuasi ke stasiun terdekat,” jelas dia. Kepala Humas Daerah Operasi (Daop) VIII Hery Winarno mengatakan akibat anjloknya gerbong KA Logawa tersebut, enam penumpang tewas, 70 penumpang luka ringan, dan empat lainnya luka berat. Korban yang selamat akhirnya diangkut ke tujuan dengan bus milik PT KAI. “Korban luka-luka, baik ringan maupun berat, masih menjalani perawatan di RSUD Panti Waluya, Caruban. Hingga kini, keenam jenazah korban tewas masih berada di ruang jenazah RSUD Panti Waluya, Caruban, Kabupaten Madiun,” ujar petugas kamar jenazah RSUD Panti Waluya, Caruban, Edy. Sementara itu, Wakil Kepala PT KAI Daop VII Madiun, Nur Amin, mengatakan seluruh korban tewas dan luka akan

mendapat santunan dari PT KAI. “Itu sudah menjadi tanggung jawab PT KAI terhadap penumpang. Santunan asuransi berlaku bagi penumpang yang memiliki karcis atau tiket,” katanya di lokasi kejadian. Masuk Jurang Informasi yang dihimpun Koran Jakarta menyebutkan KA Logawa dengan nomor CC20156 yang membawa 11 rangkaian gerbong, termasuk kereta makan, mengalami kecelakan pukul 14.10 WIB. Kereta yang melintasi jalur selatan itu keluar dari rel pada kilometer 1330-5 menjelang Stasiun Wilangan. Tiga gerbongnya terguling setelah lepas dari rangkaian. Kereta terguling pukul 14.10, terpisah dari rangkaiannya sekitar 300 meter, jelas Wakil Daerah Operasi (Daop) VIII Nur Amin, ketika dihubungi Koran Jakarta, Selasa (29/6). Beberapa saksi mata mengaku sebelum KA Logawa terguling di perbatasan SaradanNganjuk sekitar pukul 15.00 WIB, penumpang merasakan

KORBAN TEWAS 1.

2.

3.

4.

5.

6.

Agus Rifanto, 20 tahun, warga Desa Sirapan, Kecamatan Madiun, Madiun Rahmat Bayu Rianto, 15 tahun, warga Jalan Manggala Mulya Nomor 7 Kelurahan Rejomulyo, Madiun Hariadi M Noor Khoiri, 38 tahun, warga Jalan Hasyim Asyari Nomor 14, Malang Sholeh, 58 tahun, warga Jalan Kalimantan RT 6 RW 2 Kartoharjo, Madiun Kuatno, 29 tahun, warga Sibalung, Kelurahan Kemranjen, Banyumas Ibnu Malik, Warga Genengan, Blitar SUMBER RSUD PANTI WALUYA, CARUBAN

KA jurusan Purwokerto-Jember itu berjalan tidak teratur atau bergetar dan oleng. Satu gerbong KA Logawa jurusan Purwokerto-Jember masuk jurang sedalam 15 meter. Dua gerbong lainnya terguling sekitar 10 meter dari rel kereta api. Kondisi bantalan rel pun terlihat rusak parah. SB/Ant/G-1

Kebijakan Pendidikan

Pembatasan Usia Masuk SD Tidak Adil KORAN JAKARTA/M FACHRI

VONIS TERORIS I Terdakwa kasus terorisme Muhammad Jibril Abdul Rahman mengangkat tangan usai sidang vonis di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Jakarta, Selasa (29/6). M Jibril divonis lima tahun penjara karena terbukti secara sah dan meyakinkan, menyembunyikan informasi keberadaan Noordin M Top dan Saefudin Zuhri.

Muhammad Jibril Divonis Lima Tahun Penjara JAKARTA Majelis Hakim Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan memvonis Muhammad Jibril Abdul Rahman alias Muhammad Ricky Ardhan lima tahun penjara karena terbukti menyembunyikan informasi kegiatan terorisme dan memalsukan paspor. Dalam pertimbangan hukumnya, Ketua Majelis Hakim Haryanto menyatakan Jibril terbukti bersalah karena sengaja memberikan bantuan kepada pelaku tindak pidana terorisme dengan cara menyembunyikan informasi tentang kegiatan terorisme. Menyatakan terdakwa terbukti bersalah secara sengaja memberikan bantuan pada pelaku tindak pidana terorisme dengan menyembunyikan informasi dan menggunakan akta atau dokumen palsu, jelas Haryanto. Menurut Haryanto, Jibril pernah bertemu dengan Noordin dan Syaefudin Juhri di Sektor IX Bintaro, Jakarta, dan Jibril juga pernah berangkat umroh bersama Juhri ke Arab Saudi. Terhadap fakta tersebut, Majelis Hakim berkesimpulan seharusnya Jibril tidak menyembunyikan informasi mengenai keberadaan gembong teroris paling dicari tersebut. Bila Jibril memberitahukan keberadaan Juhri, peledakan Hotel JW Marriott dan Ritz Carlton dapat diantisipasi. Di persidangan lain, terdakwa kasus teroris lainnya, Puteri Munawaroh, dituntut delapan tahun penjara karena menyembunyikan keberadaan teroris Noordin M Top. Jaksa Penuntut Umum Teguh Suhendro menuntut delapan tahun penjara terhadap Puteri Munawaroh. Meminta Majelis Hakim menyatakan terdakwa secara sah dan meyakinkan terbukti bersalah membantu tindak pidana terorisme dengan menyembunyikan pelaku terorisme dan menjatuhkan hukuman penjara selama delapan tahun, kata Teguh Suhendro. Eko/G-1

JAKARTA—Langkah Menteri Pendidikan M Nuh menghapus syarat usia sekolah harus enam tahun untuk sekolah dasar (SD) dan menghapus ujian membaca, menulis, dan menghitung sebagai syarat masuk SD perlu didukung. Demikian pendapat praktisi pendidikan, Arief Rachman Hakim, dan pengamat pendidikan, Darmaningtyas, terkait persyaratan usia sekolah dan seleksi calon siswa SD, di Jakarta, Selasa (29/6). Arief mengatakan memang seharusnya tidak ada persyaratan melakukan tes keilmuan seperti membaca, menulis, dan menghitung. “Kalau wajib belajar seharusnya tidak ada hal apa pun (persyaratan) yang menahan untuk masuk sekolah,” ujarnya saat dihubungi

Koran Jakarta, Selasa (29/6). Namun, Arief mengatakan yang menjadi masalah adalah sekolah unggulan. Sekolah unggulan, menurut Arief, terpaksa melakukan seleksi karena jumlahnya terbatas, sementara yang berminat masuk ke sekolah tersebut banyak. Seleksi harus dilakukan, tapi bukan pengetahuan, melainkan kesiapan belajarnya. Ini saja sebetulnya tidak boleh dilakukan, ungkapnya. Sementara itu, mengenai persyaratan umur yang fleksibel, Arief mengatakan, peraturan dari pemerintah tersebut, jika dapat dilaksanakan, akan menjamin keadilan bagi semua agar bisa masuk sekolah. “Darmaningtyas mengatakan bahwa usia sekolah pendidikan dasar juga sudah harus dievaluasi. Usia 6 tahun untuk

mengikuti program wajib belajar sebenarnya sudah dikaji mengingat pertumbuhan fisik dan otak anak sekarang semakin baik. Sebaiknya dikaji usia ideal anak masuk sekolah dasar,” katanya. Akui Bermasalah Kementerian Pendidikan Nasional mengakui masih banyak masalah dalam penerimaaan siswa baru pada jenjang SD dan SMP. Pelanggaran banyak terjadi di jenjang SD, kata Direktur Jenderal Manajemen Pendidikan Dasar dan Menengah Suyanto, di Jakarta, Selasa (29/6). Bentuk pelanggaran itu antara lain malapraktik penerimaan siswa baru, misalnya adanya pelaksanaan tes membaca, menulis, dan berhitung (calistung). Pelanggaran itu

berdampak pada pengajaran calistung yang terlalu dini pada anak-anak yang berada di taman kanak-kanak (TK). Padahal, menurut Suyanto, pihaknya sudah mengeluarkan surat edaran Nomor 1839/-C. C2/TU/2009 yang ditujukan pada para gubernur dan bupati atau wali kota di seluruh Indonesia. Dalam surat itu disebutkan kriteria calon peserta didik SD/ MI minimal enam tahun. Boleh ada pengecualian, setelah mendapatkan surat rekomendasi tertulis dari pihak yang berkompeten, seperti konselor sekolah ataupun psikolog, ujar Suyanto. Jenjang TK, menurutnya, merupakan tahapan untuk menumbuhkan keberanian dan rasa ingin tahu, juga sebagai tempat bermain. Dengan kata

lain, TK menjadi tempat bersosialisasi dan menumbuhkan semangat belajar dalam situasi yang menyenangkan. Sementara itu, soal PSB real time online, Suyanto berpendapat, sistem tersebut dapat menghilangkan potensi jual beli bangku kosong serta pungutan dalam penerimaan siswa baru. Jual beli bangku kosong dan pungutan itu dilarang. Sistem online ini dapat meminimalisasi atau bahkan menghilangkan peluang tersebut, jawab dia. Suyanto menegaskan jika dengan sistem online masih ditemukan kasus jual beli kursi kosong, akan diberikan sanksi karena melanggar peraturan dan akuntabilitas. Sanksinya mulai dari administratif sampai pidana, pungkasnya. cit/pnd/G-1

Pidana Korupsi

Djoko Terbukti Suap Anggota Dewan JAKARTA – Mantan Direktur Keuangan PT Perusahaan Gas Negara (PGN) Djoko Pramono divonis 2,5 tahun penjara dan denda 50 juta rupiah. Majelis Hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi menyatakan terdakwa terbukti bersalah menyuap anggota DPR terkait proyek pemasangan jaringan distribusi gas pada 2003. “Menyatakan terdakwa Djoko Pramono terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana korupsi secara bersama-sama,” kata Ketua Majelis Hakim Herdi Agusten di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Selasa (29/6).

Putusan majelis itu lebih ringan dari tuntutan penuntut umum Sarjono Turin. Djoko dituntut hukuman penjara empat tahun dengan denda 250 juta rupiah subsider lima bulan kurungan penjara. Dalam amar putusannya, majelis hakim menyatakan dari bukti-bukti dan keterangan saksi-saksi di persidangan, secara struktural dan finansial, terdakwa tidak memiliki wewenang dan tugas terkait proyek tersebut. Sebab, yang berwenang atas proyek tersebut adalah pemimpin proyek, Direktur Utama PT PGN WMP Simanjuntak. Selain itu, Djoko terbukti

menyerahkan uang suap kepada anggota DPR Hamka Yandhu 800 juta rupiah secara bertahap atas perintah WMP Simanjuntak. Dengan demikian, majelis hakim berkeyakinan Djoko terbukti menyuap beberapa anggota DPR yang menjabat pada periode 19992004. “Terdakwa Djoko Pramono telah terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana korupsi secara bersama-sama, sebagaimana diatur dalam Pasal 13 UU No 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi,” kata Herdi.

Terhadap vonis tersebut, Djoko Pramono menyatakan akan menggunakan hak pikirpikir selama satu minggu. Hal serupa dilakukan oleh Jaksa Penuntut Umum KPK yang diketuai oleh Sarjono Turin. “Kami menyatakan pikir-pikir,” kata Sarjono. Tersangka Baru Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), kemarin, menetapkan Direktur Jenderal Listrik dan Pemanfaatan Energi (LPE) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Jacobus Purwono sebagai tersangka dalam kasus dugaan

korupsi proyek pengadaan Solar Home System (pembangkit listrik surya) pada 2007 – 2008. “Sejak pekan lalu, KPK meningkatkan status kasus menjadi penyidikan dengan tersangka JP (Jacobus Purwono). Yang bersangkutan adalah Direktur Jenderal LPE di ESDM,” kata Juru Bicara KPK Johan Budi SP kepada wartawan di Gedung KPK, Jakarta Selasa (29/6). Selain Jacobus, KPK menetapkan Kosasih sebagai tersangka dalam kasus yang sama. “Yang bersangkutan adalah Pejabat Pembuat Komitmen atau Pimpro dalam proyek tersebut,” jelas Johan. don/G-1


KORAN JAKARTA

POLITIK

®

Rabu 30 JUNI 2010

Kepala Daerah I Kinerja Pemerintahan Daerah Harus Lebih Baik

“Incumbent” Kuasai Pilkada Modal jabatan, kekuasaan, logistik, dan akses informasi memudahkan kepala daerah memenangkan pemilukada. Kemenangan tersebut harus diimplementasikan dalam kinerja pemerintahan. JAKARTA – Pesta demokrasi di daerah, yakni pemilihan umum kepala daerah atau pemilukada, banyak dimenangi oleh incumbent atau kandidat yang sebelumnya menjabat kepala daerah. Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi mengungkapkan data tersebut di Jakarta, Selasa (29/6). Para incumbent yang kini banyak menang di sejumlah pemilukada diharapkan kinerjanya lebih baik dari sebelumnya. Kalau lebih buruk, itu sangat ironis. “Kesempatan untuk memimpin yang telah diberikan masyarakat sebaiknya dapat digunakan semaksimal mungkin guna meningkatkan kinerja pe-

merintahan dan pembangunan daerah,” katanya. Diakui Gamawan, hingga kemarin, dirinya sudah menandatangani SK pelantikan 40 kepala daerah yang tersebar di wilayah Bali, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan, dan lainnya. “Saya lihat cukup banyak incumbent yang terpilih kembali.” Pihaknya tidak mempersoalkan apakah yang terpilih itu tokoh lama atau baru. Sebab itu pilihan masyarakat yang harus dihormati. Tapi Mendagri meminta kepercayaan yang telah diberikan masyarakat dimanfaatkan. Incumbent yang menang, ujar dia, mestinya lebih baik

sebab sudah punya pengalaman sebelumnya. Pemerintahannya tidak boleh lebih buruk, apalagi menuai masalah, seperti terjerat kasus korupsi. “Haruslah dijadikan peluang untuk mewujudkan impian dan cita-cita membangun daerah,” pinta Mendagri. Kementeriannya akan berupaya agar penyelenggaraan pemerintahan kian baik. Para calon terpilih nantinya diorientasi oleh pemerintah pusat lewat Kementerian Dalam Negeri agar benar-benar memahami tugas-tugas penyelenggaraan pemerintahan. “Karena tugas, peran, dan kewenangan termasuk pendanaan yang diberikan ke daerah sejak otonomi makin besar, tentu harus ada peningkatan kapasitas pengelolaan pemerintah daerah,” katanya. Para kandidat yang akan segera berkompetisi, diminta Gamawan, harus dewasa berpolitik serta mampu menahan diri kalau ada persoalan. “Berkompetisilah dengan fair.”

Banyak Diuntungkan Direktur Lingkar Madani Indonesia (Lima) Ray Rangkuti menilai dirinya tidak merasa heran kalau banyak incumbent yang menang. Sebab secara politik, mereka lebih banyak diuntungkan dengan jabatannya. Menurutnya, dari ragam pengalaman pemilukada sebelumnya, dan dari temuantemuan para pegiat pemilu, banyak keistimewaan incumbent yang menjadi faktor pendukung kemenangannya. “Incumbent itu mudah saja melakukan intervensi terhadap penyelenggara. Sebab ia yang berwenang terhadap anggaran pemilukada,” katanya. Terlebih, unsur sekretariat KPU daerah berasal dari pegawai pemda. Maka, mudah saja jika incumbent mendapatkan keistimewaan dari penyelenggara. “Selain itu, jabatannya adalah modal karena ia mudah saja mendompleng kepentingannya pada program-program pemerintah daerah,” ujar Ray. Temuan ICW, misalnya,

mencatat ada peningkatan tajam dana dan program sosial menjelang pemilukada. Serta bantuan-bantuan sosial dan hibah pada masyarakat. “Ini yang membuat persaingan tak fair. Sebab calon yang bukan incumbent harus mengeluarkan uang sendiri,” ujar dia. Sementara itu, saat ditanya tentang kinerja para incumbent, ia melihat tak ada peningkatan signifikan. Masih banyak kepala daerah yang terjerat korupsi. Menurut Ray, kalau incumbent dalam pemilukada banyak melakukan hal yang membuat kompetisi tak fair, ia tak yakin ada komitmen kuat dalam pengabdiannya. Peneliti Divisi Korupsi Politik ICW, Abdullah Dahlan, juga mengatakan hal serupa. Pelanggaran dan penyalahgunaan kewenangan serta fasilitas yang dilakukan incumbent terus meningkat, terutama incumbent yang mendompleng pada program-program pemerintah, yang sebenarnya untuk kepentingan pemilihan. ags/AR-2

DANA ASPIRASI I Wakil Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Laode Ida (tengah), didampingi Ketua Komite IV DPD John Pieris (kiri), dan Wakil Ketua Komite IV DPD Abdul Gafar Usman (kanan), memberi keterangan pers mengenai format dana aspirasi DPD, di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (29/6). DPD mengusulkan dana aspirasi dalam bentuk Program Percepatan dan Pemerataan Pembangunan Daerah (P4D).

ANTARA/ISMAR PATRIZKI

Kinerja Dewan

DPD Usulkan P4D Masuk APBN 2011 JAKARTA – Banyak cara yang digunakan untuk memperjuangkan program dana aspirasi yang sudah berganti nama menjadi Program Percepatan dan Pemerataan Pembangunan Daerah (P4D). Tampaknya program tersebut merupakan program kebanggaan lembaga legislatif di Indonesia, baik Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) maupun Dewan Perwakilan Daerah (DPD). Program tersebut tetap mengusulkan untuk menganggarkan masing-masing 1 miliar rupiah untuk 70 ribu desa di Indonesia. Wakil Ketua DPD Laode Ida, secara gamblang, mengatakan dirinya tidak keberatan dengan program DPR tersebut. Namun, mekanismenya perlu dikaji lebih lanjut.

“DPD tidak keberatan, hanya saja desainnya atau konsepnya harus diperbaiki,” terang Laode saat memberi keterangan pers, di Gedung DPD, Jakarta, Selasa (29/6). Dia menegaskan pihaknya akan mengajukan pertimbangan kepada pemerintah untuk memasukkan program tersebut ke APBN 2011. Ketika dikatakan bahwa DPD sudah terlambat karena usulan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) Tahun 2011 telah diajukan ke pemerintah oleh DPR, Laode tetap menegaskan bahwa DPD tidak pesimistis untuk membuat program tersebut mulai berjalan di tahun 2011. “Kita harapkan tahun 2011 terealisasi. Tidak terlambat. Kita akan ajukan ke

Presiden,” katanya. Bila dana tersebut benarbenar disetujui DPR dan pemerintah nantinya, Laode menjanjikan peran DPD akan besar untuk turut mengawasi pencairan dana tersebut. “Manajemennya akan akuntabel di bawah pengawasan DPD. Saya pastikan akan akuntabel. Kita pastikan tidak ada abuse of power dari anggota DPD dan DPR. Akan ada mekanisme yang lebih jelasnya agar anggaran benar-benar sampai target,” ujar Laode. Lebih Ketat Ketua Komite IV DPD John Pieris menambahkan bahwa proses pemberian dana tersebut akan lebih ketat sehingga diyakinkan tidak akan terjadi

penyalahgunaan. Mengenai jumlahnya, DPD masih menggunakan angka 1 miliar rupiah per desa sebagai patokan awal yang diusulkan DPR. “Program ini keharusan. Dengan satu desa 1 miliar rupiah, butuh sekitar 70 triliun rupiah untuk 70 ribu desa di Indonesia. Namun jumlah itu masih akan dikaji lagi, masih bisa berubah,” ujarnya. Kondisi saat ini, menurut John, menunjukkan bahwa pola alokasi APBN 70 persen dikendalikan oleh pusat dan 30 persen untuk daerah melalui dana transfer daerah. Dengan keadaan ini, John menuturkan, agenda P4D dipandang sebagai tahap awal politik anggaran untuk membalikkan piramida anggaran yang terjadi selama ini.

Direktur Indonesian Parliamentary Center (IPC) Sulastio mempertanyakan alasan DPD yang juga mengusulkan program subsidi dana percepatan pembangunan daerah yang mirip dengan usulan dana aspirasi DPR. Menurutnya, tujuan DPD mengusulkan progam tersebut juga tidak berbeda dengan DPR, yakni untuk kepentingan Pemilu 2014. “Keinginan itu pasti ada, yakni untuk kelanggengan kekuasaan. Jangan-jangan DPD yang kita harapkan sudah mulai teracuni dengan kepentingan sesaat. Karena anggota DPD yang sekarang ingin terpilih lagi, dan sekarang mereka cari akal supaya 2014 itu mereka bisa dipilih lagi oleh publik,” ujar Sulistio. pnd/har/AR-2

Revisi UU Pemilu

Butuh Kearifan Kembalikan Hak Pilih TNI

I

ndonesia pernah memiliki cerita pahit mengenai Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang terseret terlalu jauh dalam pusaran politik pada masa Orde Baru yang mata rantainya diputus reformasi 1998. Merajut kembali benang merah antara TNI dan politik secara ekstrem bahkan disamakan dengan bermain api di tumpukan jerami. Risiko pelibatan TNI terlalu besar. Kelompok pendukung dikembalikannya hak pilih TNI pada Pemilu 2014 “mempersenjatai” argumennya dengan dalil bahwa TNI juga warga negara yang memiliki hak asasi untuk memilih. Telah tumbuhnya profesionalisme di tubuh TNI juga dijadikan alasan bahwa dikembalikannya hak pilih TNI, seperti

pada Pemilu 1955, tidak akan menimbulkan perpecahan di internal mereka. Terakhir, adanya kekhawatiran intervensi atasan ataupun intervensi proses pemilu oleh militer dapat disiasati dengan aturan yang ketat. Seperti halnya terhadap penyakit, untuk modifikasi sistem ini, kita tentunya tidak boleh menganggap remeh persoalan. Kekhawatiran dalam mengembalikan “senjata” di bilik suara bukan ketakutan kosong yang tidak jelas pertimbangannya. Pada 1955, diberikannya TNI hak pilih dalam pemilu dimanfaatkan oleh parpol yang mengakibatkan soliditas terpecah. Lebih lanjut, TNI yang ditarik lebih jauh dalam politik pada era Orde Baru membuat fokus TNI lebih banyak tersedot pada masalah politik. De-

ngan dwifungsinya, TNI yang kala itu disebut ABRI merasuk di seluruh struktur sosial dan politik negara. Institusi pertahanan negara itu pun menjadi salah satu dari tiga pilar penopang utama kekuasaan Soeharto. Dengan berbagai pelajaran tersebut, lantas apa yang ingin dicapai dengan pengembalian hak pilih TNI? Rasanya, bayangan penyelenggaraan Pemilu 2014 dapat berjalan dengan baik saja belum muncul sampai saat ini dengan masih berpeluangnya anggota parpol masuk sebagai penyelenggara pemilu. Ditambah lagi, wacana pengembalian hak pilih TNI yang memunculkan beberapa risiko dalam penerapannya. Tidak menutup kemungkinan fanatisme terhadap

parpol menjalar di tubuh TNI. Sebagai institusi bersenjata, kekuatan TNI tentu saja dapat didorong untuk jadi alat pemaksa kepentingan sebuah parpol. Belum lagi jika ternyata terdapat beberapa pandangan politik berbeda di tubuh TNI yang menyebabkan friksi. Berisiko Pengamat politik dari UGM, Purwo Santoso, mengatakan kendati kerap dihubungkan bahwa anggota TNI merupakan bagian tak terpisahkan dari warga negara yang memiliki hak suara, pelibatan anggota TNI dalam pemilu juga sangat berisiko jika diterapkan. Menurutnya, berdasarkan kaidah demokrasi, pemilik hak pilih memang semua warga negara tanpa membeda-bedakan

profesinya. Akan tetapi, apabila ini diterapkan pada TNI, menjadi pertanyaan kemudian apakah mereka dapat membedakan kapan dirinya sebagai warga negara dan kapan sebagai tentara yang biasa dikenal patuh terhadap perintah atasan. Berbagai potensi risiko yang muncul tentunya membutuhkan kearifan dan kehati-hatian dalam memutuskan hak pilih TNI. Biarkanlah politik yang dianut TNI adalah pertahanan negara. Jangan sampai terjerumus dalam politik kekuasaan. Sebab, apabila risiko-risiko itu dinafikan dan ternyata berakibat fatal bagi stabilitas negara, bukan parpol ataupun para pengamat pendukung diberikannya hak pilih, tetapi rakyat yang paling merasakan dampaknya. haryo sudrajat/AR-2

3

JEDA Ibas Turun ke Ponorogo Dukung Pasangan Primus JAKARTA – Sekjen Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono (Ibas) turun langsung ke Ponorogo untuk mendukung pasangan Supriyanto-Nyamut Suseno (Primus) dalam pemilukada Ponorogo 4 Juli mendatang. Ribuan warga yang membanjiri Alun-Alun Ponorogo sangat antusias menyambut kehadiran Ibas sebagai juru kampanye, Selasa (29/6). Dalam orasinya, Ibas mengajak masyarakat Ponorogo untuk bijak memilih pemimpin. Dia menilai pasangan ini memiliki visi dan misi yang jelas untuk membangun dan menyejahterakan masyarakat Ponorogo. Menurut anggota Komisi I DPR ini, dengan memilih pemimpin yang bijak, jujur, dan amanah seperti pasangan Primus, masyarakat Ponorogo akan tersentuh langsung dengan program-program padat karya, kesehatan masyarakat, pendidikan, serta pemanfaatan potensi daerah guna kesejahteraan rakyat. */AR-2

Mayoritas UU Tak Cerminkan Pancasila JAKARTA – Banyak produk perundang-undangan yang tidak lagi mencerminkan amanat konstitusi dan ideologi Pancasila. Banyak peraturan daerah yang tak berisikan semangat Pancasila tetap dibiarkan. Sekretaris Konfederasi Wali Gereja Indonesia (KWI), Romo Beni Susatyo, mengatakan hal itu dalam acara Maulid Pancasila bertajuk “Indonesia di Tengah Kepungan Ideologi Global: Di Mana Pancasila?” yang diselenggarakan PBNU, Selasa (29/6). Akibatnya, ekonomi Indonesia bukan hanya mengalami liberalisasi, tapi juga sudah sangat liberal. Ia mengibaratkan kondisi ekonomi Indonesia saat ini sama persis dengan saat Revolusi Industri di Inggris digulirkan. Pembicara lain, anggota Komisi XI dari FPDIP, Eva Kusuma Sundari, mengatakan, ke depan, pemerintah atau negara harus didorong agar kembali pada mandat konstitusi serta fokus melindungi dan berani melakukan proteksi terhadap sektor-sektor yang menguasai hajat hidup orang banyak. Sektor migas pun demikian, ujar Eva. Tak ada upaya proteksi dari negara sehingga Pertamina tak pernah bisa sebesar Petronas. Padahal Petronas dulu belajar dari Pertamina. ags/AR-2

Indonesia Contoh Terbaik Pengelolaan Kebebasan JAKARTA—Indonesia adalah contoh terbaik dalam mengelola kebebasan untuk kemajuan bangsa, sebagaimana juga dilakukan di Malaysia. Kita bersama berkontribusi untuk kemajuan Asia. Demikian intisari kuliah umum Wakil PM Malaysia Tan Sri Dato Muhyiddin Yassin di Kampus UI Depok, Selasa (29/6). Dalam kuliah umum bertema “Demokrasi dan Pertanggungjawaban di Asia” tersebut dia juga menyatakan bahwa demokrasi penting, tetapi tidak bisa menyelesaikan semua masalah. Dalam acara yang diselenggarakan bersama Center for Indonesia Reform (CIR), Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UI, dan Yayasan Generasi Baru Nusantara dengan dukungan Rektorat UI itu, Yassin mengatakan tanggung jawab pemerintah yang terpilih secara demokratik adalah untuk mewujudkan kesejahteraan rakyat, terutama warga miskin dan lemah. Sementara Direktur Eksekutif CIR, Sapto Waluyo, dalam menanggapi kuliah Yassin tersebut menilai demokrasi yang tidak terkendali hanya jadi pemuas nafsu elite penguasa. Oleh karena itu, rakyat harus terus mengontrol pemerintah agar bekerja profesional dan akuntabel. ant/AR-2

Tak Ada Intervensi dalam Muktamar Muhammadiyah YOGYAKARTA – Beberapa hari menjelang pelaksanaan muktamar satu abad Muhammadiyah di Yogyakarta, mulai 3 Juli, tidak ada intervensi pemerintah. Pemerintah, dalam hal ini Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, akan membuka muktamar tersebut melalui teleconference. Penegasan tersebut dikemukakan mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Amien Rais, Selasa (29/6). Penasihat Muhammadiyah itu mengatakan pada saat pembukaan muktamar, Presiden masih menjalani ibadah umroh. Sementara itu, pengamat politik dari Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY), Asep Purnama Bachtiar, berpandangan, meskipun Muhammadiyah memberikan kebebasan kepada warganya untuk mengikuti partai politik yang sesuai dengan aspirasinya, persyarikatan itu jangan sampai menjadi objek kekuatan politik. Menurut Asep, sebaiknya Muhammadiyah tetap fokus sebagai gerakan Islam dakwah amar ma’ruf nahi munkar (mengajak kebaikan dan mencegah perbuatan mungkar) dan mengabdikan diri dalam pelayanan umat melalui amal usaha. YK/AR-2


4

GAGASAN

Rabu 30 JUNI 2010

PERSPEKTIF

Seleksi Masuk SD

D

alam beberapa hari ini, kesibukan orang tua yang memiliki anak usia sekolah dasar (SD) bertambah. Mereka sibuk mencari sekolah yang cocok untuk masa depan anak-anak mereka. Selain anak usia masuk SD, mungkin beban orang tua makin berat karena pada saat bersamaan, mereka harus mengurus putra/putrinya yang juga akan masuk jenjang sekolah menengah pertama dan sekolah menengah atas. Kita fokus pada proses penerimaan siswa SD yang pada praktiknya di lapangan banyak yang menyimpang dari ketentuan yang telah digariskan Kementerian Pendidikan Nasional (Kemendiknas), seperti seleksi yang didahului oleh tes membaca, menulis, dan berhitung. Bahkan, di beberapa sekolah ditambah tes psikologi. Selain pelanggaran ketentuan syarat masuk SD, banyak orang tua yang mengaku bingung dan gagap teknologi alias gaptek. Pasalnya, mulai tahun ini, sistem penerimaan siswa baru untuk SD juga dilakukan dengan sistem online. Untuk kedua hal yang berbeda itu, Kemendiknas telah memerintahkan sekolah-sekolah di seluruh Indonesia untuk meDalam skala yang nyesuaikan sistem manual lebih luas, banyak hal dan online. Tes-tes seleksi yang harus dibenahi diimbau untuk dihapus. Karena banyaknya keoleh Kemendiknas, resahan orang tua murid, terbukan hanya seleksi utama soal tes seleksi masuk SD, tapi juga SMP, SD, Mendiknas Muhammad SMA, dan jenjang Nuh mengingatkan bahwa persyaratan masuk SD atau perguruan tinggi. madrasah ibtidaiyah (MI) lebih ditekankan pada batas usia, yakni minimal enam tahun atau sesudahnya. Jika kurang, apalagi dalam hitungan bulan, harus menunggu tahun depan. Kecuali kekurangan tahun itu hanya beberapa hari, sekolah harus lebih fleksibel. Lebih terperinci lagi, Wakil Menteri Pendidikan Nasional Fasli Jalal menyatakan kriteria calon peserta didik SD/ MI berusia sekurang-kurangnya enam tahun. Ketentuan itu sudah disampaikan dalam Surat Edaran Direktur Jenderal (Dirjen) Manajemen Pendidikan Dasar dan Menengah (Mandikdasmen) Nomor 1839/C.C2/TU/2009. Surat edaran itu ditujukan kepada para gubernur dan bupati/wali kota di seluruh Indonesia. Sementara itu, ketentuan tidak perlunya tes seleksi masuk SD/MI dituangkan dalam Peraturan Pemerintah (PP) No 17 Tahun 2010 tentang Pengelolaan dan Penyelenggaraan Pendidikan. Jadi, jelas bahwa pemerintah (Kemendiknas) tidak mewajibkan atau tidak menganjurkan adanya tes bagi calon siswa SD. Munculnya kreativitas sekolah untuk menyelenggarakan tes masuk bagi calon siswa SD/MI sering kali dilatarbelakangi kekeliruan cara berpikir sebagian kalangan pendidik, terutama guru-guru di sekolah, yang mengklaim diri sebagai sekolah unggulan, sekolah teladan, atau sekolah standar nasional/internasional. Jadi, mereka ingin calon siswa yang masuk sudah memiliki kemampuan dasar dalam membaca, menulis, dan berhitung. Selain label sekolah, kalangan pendidikan tidak ingin susah-susah mendidik calon siswa SD/MI yang belum atau tidak memunyai kemampuan dasar apa pun. Padahal, konsep yang diyakini benar adalah sekolah dasar harus menjadi tempat bagi siswa/siswi seluruh Indonesia untuk belajar, dimulai dengan kemampuan dasar membaca, menulis, dan berhitung, kemampuan akademis lain, hingga akhlak. Ironisnya, pola berpikir itu sulit diluruskan. Jika kita telusuri ke jenjang di bawahnya, pola pendidikan dan pengajaran di taman kanak-kanak (TK) juga banyak yang menyimpang. Porsi bermain anak dalam proses sosialisasi di TK ditekankan pada kemampuan membaca, menulis, dan berhitung, bukan bermain dan mengenal lingkungan sosial. Dengan demikian, anak didik, sejak tingkat dasar sekali, sudah dijejali dengan berbagai mata pelajaran yang belum waktunya diberikan. Oleh karena itu, kita ingin mengingatkan lagi, terutama untuk kalangan pendidik di tingkat TK dan SD, serta pihak berwenang, yakni Kemendiknas, bahwa soal ini harus dibenahi secara serius. Pendidikan dasar sangat penting bagi kelanjutan pendidikan anak-anak kita. Masa depan bangsa dan negara ini 30-40 tahun kemudian terletak pada generasi yang sekarang akan memasuki SD/MI. Dalam skala yang lebih luas, banyak hal yang harus dibenahi oleh Kemendiknas, bukan hanya seleksi SD, tapi juga SMP, SMA, dan jenjang perguruan tinggi. Selain itu, tugas berat menumpuk untuk segera dibereskan, antara lain sarana dan prasarana pendidikan, peningkatan mutu guru dan tenaga kependidikan, serta bagaimana menyinergikan kurikulum sistem pendidikan kita dengan dunia kerja.

«

»

RUANG PEMBACA Kubangan di Jalan Cinere Raya Saya salah satu warga Depok yang hampir setiap hari melintas di Jalan Cinere Raya, Depok, Jawa Barat. Selepas dari kantor di Jakarta dan menuju ke rumah di kawasan Depok, setiap hari saya melintas di jalan rusak dan berlubang di kawasan Cinere. Mulai dari depan UPN Veteran hinngga Mal Cinere jalan mengalami rusak parah. Bukan hanya aspal pada hilang, tetapi berlubang-lubang. Seusai hujan, lubanglubang itu seperti kubangan kerbau, sehingga bagi pengendara sepeda motor yang melintas di Jalan Cinere akan terperosok ke kubangan karena jalanan tidak terlihat. Yang saya tidak mengerti adalah lambatnya reaksi Pemerintah Kota Depok dalam membereskan jalan-jalan yang rusak. Selama ini, apa tugas Wali Kota Depok Nur Mahmudi Ismail? Apa Pak Wali Kota hanya menerima laporan dari anak buah yang bagus-bagus? Wawan Depok, Jawa Barat

Setiap tulisan Gagasan/Perada yang dikirim ke Koran Jakarta merupakan karya sendiri dan ditandatangani. Panjang tulisan maksimal enam ribu karakter dengan spasi ganda dilampiri foto, nomor telepon, fotokopi identitas, dan nomor rekening bank. Penulis berhak mengirim tulisan ke media lain jika dua minggu tidak dimuat. Untuk tulisan Ruang Pembaca maksimal seribu karakter, ditandatangani, dan dikirim melalui email atau faksimile redaksi. Semua naskah yang masuk menjadi milik Koran Jakarta dan tidak dikembalikan. Redaksi tidak bertanggung jawab terhadap semua isi tulisan.

KORAN JAKARTA

®

Trik Partai Politik di Parlemen Oleh: Arya Fernandes

M

eski masih menjadi perdebatan di parlemen, rencana peningkatan parliamentary threshold secara bertahap pada Pemilu 2014 adalah usulan yang positif untuk penguatan demokrasi. Mengapa hal ini penting? Pertama, pelembagaan partai politik. Peningkatan parliamentary threshold secara bertahap dapat melembagakan partai politik dan meningkatkan kedekatan partai politik dengan pemilih. Kedua, penguatan sistem presidensial. Penetapan angka parliamentary threshold yang moderat dapat mengubah pola pembentukan koalisi dari kartel politik menuju kedekatan platform politik. Beberapa indikator terlembaganya partai politik adalah terjadinya penguatan institusi (sistem) partai, menguatnya otonomi partai, menguatnya identitas partai, dan tingkat pengenalan partai politik. Untuk melembagakan partai politik, hemat saya, salah satu caranya adalah melakukan penyederhanaan partai politik di parlemen dengan menentukan tingkat parliamentary threshold yang moderat. Mengapa jumlah partai yang sederhana menjadi penting? Ada beberapa keuntungan yang bisa diperoleh dengan jumlah partai yang sederhana, di antaranya terjadinya penguatan ideologi/platform partai, menguatnya party-id atau partisanship, berubahnya pola perilaku pemilih, dan berubahnya pola kampanye. Penguatan ideologi/platform partai akan berimplikasi pada perubahan pola kampanye partai untuk mengaet pemilih. Partai politik akan melakukan diferensiasi (pembedaan) pada tingkat kebijakan, isu, dan platform partai sehingga memperkuat identitas partai. Di negara yang menganut sistem presidensial murni dengan jumlah partai yang sederhana, diferensiasi platform dan ideologi partai sangat jelas. Sebut saja perbedaan yang tegas tentang kebijakan luar negeri, pendidikan, dan kesehatan antara Partai Republik dan Partai Demokrat di Amerika Serikat (AS). Penyederhanaan partai politik juga dapat memperkuat kedekatan pemilih dengan partai politik (partisanship). Sikap partisanship yang kuat akan menumbuhkan efikasi politik sehingga

masyarakat memiliki sikap positif bahwa dirinya dapat memengaruhi proses politik. Partisanship yang tinggi juga dapat meningkatkan angka partisipasi pemilih dalam pemilu dan kegiatankegiatan politik. Sebaliknya, party-id atau partisanship yang rendah tidak baik bagi demokrasi. Karena pemilih dengan begitu mudahnya akan mudah berpindah dari satu partai ke partai lain, sehingga demokrasi menjadi tidak stabil. Efek negatif dari party-id yang lemah emah juga akan menyebabkan begitu mudahnya tumbuh dan matinya sebuah h partai politik. Hasil polling Lembaga ga Survei Indonesia (LSI) menunjukkan an masih rendahnya tingkat kedekatan an pemilih dengan sebuah partai. Temuan muan LSI pada Juli 2009 menunjukkan hanya 23 persen responden yang merasaa dekat dengan partai politik. Jumlah partai yang sederhana juga akan memengaruhi uhi perubahan perilaku pemilih. h. Pemilih tidak lagi dibingungkan gkan oleh jumlah partai politik itik yang banyak. Pemilih akan n terdorong untuk menjadii pemilih yang rasional, yaitu pemilih yang mendasarkan pilihan politiknya berdasarkan alasan untung-rugi dari kebijakan dan program yang ditawarkan oleh partai. Penyederhanaan partai politik juga akan n “memaksa” perubahan an pola kampanye. Kuatnya nyaa kompetensi politik dengan ngan n jumlah partai yang sederhana rhanaa menyebabkan partai berusaha erusahaa menyasar pemilih yang telah ditargetkan (targeting of voters) dan daan partai diharapkan memiliki kesadaran untuk membina konstituen. Penguatan Presidensialisme Penyederhanaan partai politik melalui peningkatan parliamentary threshold juga akan memperkuat sistem presidensial. Dengan jumlah partai yang sederhana, motivasi pembentukan koalisi menjadi jelas, sehingga presiden tidak lagi tersandera oleh kekuatan politik di parlemen. Jumlah partai yang sederhana akan membuat positioning partai menjadi tegas, yaitu apakah menjadi bagian dari

liamentary threshold hingga lima persen. Hemat penulis, usulan kenaikan angka parliamentary threshold menjadi lima persen sepertinya terlalu dini untuk diterapkan pada Pemilu 2014. Masih lemahnya pelembagaan partai politik menjadi kendala utama mengapa usulan parliamentary threshold menjadi lima persen terdengar irasional. Lemahnya pelembagaan partai itu dapat dilihat dari mandeknya sistem kaderisasi/rekrutmen partai politik, beUsulan kenaikan angka lum kuatnya identitas politik parparliamentary threshold tai, lemahnya lemahny otonomi partai menjadi lima perse persen en manajemen partai. dan manaj sepertinya terlalu dini untu untuk uk Penerapan angka parPener threshold selliamentary li ament diterapkan pada lima persen pada besar li Pemilu 2014. tentu hanya Pemilu 2014 2 parakan menguntungkan men papan atas seperti tai-partai pap dan PDI-P Demokrat, Golkar, Go yang sudah memiliki manadan jaringjemen kaderisasi kad yang hampir an politik poli merata di seluruh Inmer donesia. d Sementara, usulan meningkatkan angka parliamentary threshold hingga 5 persen mungkin tidak terlalu menguntungkan bagi partai lapis menengah (PKS, PAN, PPP, dan PKB) dan partai lapis bawah ((Gerindra dan Hanura). nu Hampir dipastikkan ka an akan terjadi pelahan suara rrebutan ebu buta kanibalisasi politik di d dan a kani KORAN JAKARTA/GANDJAR DEWA antara partai-partai di lapis nya (Demokrat, PKB, dan PAN) terkait menengah/bawah. Dan diperkirakan hasil akhir Rapat Paripurna DPR ten- akan ada 2-3 partai yang akan terlempar dari DPR karena tidak memenuhi tang kasus Bank Century. Di masa mendatang, bukan tidak angka lima persen. Hemat penulis, usulan yang momungkin, arah dan perilaku politik partai koalisi akan kembali berantakan bila derat untuk meningkatkan parliamentidak melakukan penataan dan per- tary threshold di 2014 adalah sebesar ubahan pola pembentukan koalisi. Dan 3,5 persen pada level pusat dan daerah. bukan mustahil juga pemerintahan akan Angka ini cukup moderat untuk memberikan kesempatan bagi partai politik kembali “digoyang” oleh parlemen. untuk memperkuat kelembagaan partai politik. Angka Moderat Dari wacana yang berkembang, Penulis adalah Analis ada indikasi meningkatkan angka parpada Charta Politika Indonesia pemerintahan (koalisi) atau berada di luar pemerintahan (oposisi). Sebaliknya jumlah partai yang besar menyebabkan sikap partai terhadap sebuah isu politik cenderung berubah-ubah. Perubahan perilaku partai dalam koalisi tampak jelas dalam kasus Bank Century. Golkar, PPP, dan PKS yang menjadi bagian dari partai koalisi pemerintahan justru berbeda pandangan dengan partai koalisi pemerintah lain-

«

»

PERADA

INFO BUKU

Warna Investigasi Reportase Judul

: Jurnalisme Investigasi: Trik dan Pengalaman Wartawan Indonesia, Membuat Liputan Investigasi di Media Cetak, Radio, dan Televisi Penulis : Dandhy Dwi Laksono Penerbit: Kaifa, PT Mizan Pustaka Tahun : I, Juni 2010 Tebal : 436 halaman Harga : Rp59.000

I

nvestigasi laksana seks, lebih cenderung dipraktikkan ketimbang hanya sebagai wacana. Bak film Detective Conan, investigasi lebih dikenal sebagai proses pemecahan sebuah misteri atau kasus yang dilakukan dengan teknik pengamatan, pengintaian, penyelidikan, penyamaran, dan uji laboratorium. Namun, berbeda dengan investigasi dalam kepolisian, investigasi dalam jurnalisme memiliki kadar kedisiplinan dan batasan kode etik yang jelas. Buku karya jurnalis terbaik Jakarta (2008) untuk liputan investigasi Pembunuhan Munir dari Aliansi Jurnalis Independen (AJI), Dandhy Dwi Laksono, mencoba menelisik lebih dalam ihwal jurnalisme investigasi di Indonesia. Dhandy berkutat keras meramu berbagai konsep investigasi dengan pengalaman-pengalaman pribadi dan para rekan wartawan lain sebagai jurnalis investigasi. Menjadikan buku ini barang langka yang dinantikan kehadirannya. Dalam buku ini terdapat tujuh bab pembahasan. Dalam bab pertama, Apa itu Investigasi?, penulis tidak lantas berlama-lama mengurai

« Membaca buku ini, akan begitu berdampak membangun bagi dunia kejurnalisan Indonesia, khususnya dalam liputan investigasi.

»

panjang lebar arti dan makna, tetapi lebih dijelaskan dengan studi kasus para jurnalis investigasi dalam berbagai media massa sehingga muncul perspektif yang kaya untuk sebuah interpretasi gagasan, semisal gagasan wartawan bukan polisi (hal 44). Dalam bab berikutnya dikupas dalam mengenai modal-modal yang wajib dipenuhi dalam liputan investigasi yang dibagi dalam tiga fragmen besar; kemauan, ketekunan, dan keberanian. Fragmen ini juga perlu menjadi komoditas utama media massa Indonesia. Sering kali ditinggalkan sehingga

liputan jurnalisme lebih condong ke arah sporadis tidak konsisten. Untuk selanjutnya, penulis memfokuskan pembahasan yang aplikatif. Langsung mengupas tuntas teknikteknik peliputan investigasi, mengungkap bagaimana menyamar dan memburu narasumber kasus-kasus berat, semisal kasus pembunuhan aktivis HAM, pembalakan hutan, dan penyidikan korupsi. Dirasa bersilat lidah, karena hampir semua karya jurnalis Indonesia tak layak menyandang label reportase investigasi. Penulis menggarisbawahi hal ini lebih disebabkan faktor vested interest pemilik media, kurangnya sumber dana, ketidaktahuan akan arti strategisnya liputan investigasi dalam ranah negara demokratis. Barulah mulai liputan bakso Tikus Trans TV yang menghebohkan di 2006 laik dilabeli liputan investigasi. Kemudian diikuti media massa lain membentuk warna tersendiri bagi jurnalisme investigasi di Indonesia. Membaca buku ini, akan begitu berdampak membangun bagi dunia kejurnalisan Indonesia, khususnya dalam liputan investigasi. Dengan penulisan yang enak dibaca, buku ini bak novel mengalir dengan bahasa yang renyah, dan cerita sarat dengan makna. Banyak tip yang dijabarkan. Buku ini cocok dibaca bagi siapa saja yang ingin mengenal lebih dalam jurnalisme investigasi. Peresensi adalah Muhammad Bagus Irawan, pegiat di Jepara Pena Club, mahasiswa FUPK IAIN Walisongo, Semarang

Judul

: Mencecap Surga di Dunia Penulis : Eko Supriyatno Penerbit : Gramedia Pustaka Utama Tahun : I, Juli 2010 Tebal : 164 halaman Harga : Rp35.000 Kapan seseorang sudah merasa puas dan menikamati hidup? Beragam orang berpendapat bahwa seseorang disebut sukses dan menikmati hidup kalau secara materi sudah disebut menikmati hidup karena sudah kaya. Sedangkan sebagian berpendapat bahwa puas ketika secara spiritual mendekatkan diri kepada Tuhan. Buku berjudul Mencecap Surga di Dunia memberi pengertian lain kapan seseorang menikmati hidup atau menikmati surge dunia. Seseorang disebut puas secara batin adalah kebahagiaan bersama keluarga dan orangorang dekat. Penulis berusaha menggali, mengumpulkan, dan merefleksikan, baik pengalaman pribadi maupun orang-orang yang penulis temui dalam hal pekerjaan, uang, dan hidup.

Pemimpin Redaksi: M Selamet Susanto Wakil Pemimpin Redaksi: Adi Murtoyo Asisten Redaktur Pelaksana: Suradi SS. Redaktur: Adiyanto, Alfian, Alfred Ginting, Antonius Supriyanto, Dhany R Bagja, Diapari Sibatang Kayu, Khairil Huda, Lili Hermawan, M Husen Hamidy, Sriyono Faqoth, Suli H Murwani, Yoyok B Pracahyo, Yuniawan Wahyu Nugroho. Asisten Redaktur: Ade Rachmawati Devi, Ahmad Puriyono, Mas Edwin Fajar, Nala Dipa Alamsyah, Ricky Dastu Anderson, Sidik Sukandar, Susiyanti, Tri Subhki R. Reporter: Agung Wredho, Agus Supriyatna, Anzar Rasyid, Benedictus Irdiya Setiawan, Bram

Selo, Budi, Citra Larasati, Dini Daniswari, Didik Kristanto, Donald Banjarnahor, Doni Ismanto, Eko Nugroho, Hansen HT Sinaga, Haryo Brono, Haryo Sudrajat, Hendra Jamal, Henry Agrahadi, Houtmand P Saragih, Hyacintha Bonafacia, Im Suryani, Irianto Indah Susilo, Irwin Azhari, Merta Anduri, Muchammad Ismail, Muhammad Fachri, Muhammad Rinaldi, Muslim Ambari, Nanik Ismawati, Rahman Indra, Setiyawan Ananto, Tya Atiyah Marenka, Vicky Rachman, Wachyu AP, Xaveria Yunita Melindasari, Yusti Nurul Agustin Koresponden: Budi Alimuddin (Medan), Noverta Salyadi (Palembang), Agus Salim (Batam), Henri Pelupessy (Semarang), Eko Sugiarto Putro (Jogjakarta), Selo Cahyo Basuki (Surabaya) Kepala Sekretariat Redaksi: Debora Awuy Bahasa: Yanuarita Puji Hastuti Desain Grafis: Yadi Dahlan. Penerbit: PT Berita Nusantara Direktur Utama: M Selamet Susanto Direktur: Adi Murtoyo. CEO: T. Marx Tobing Managing Director: Fiter Bagus Cahyono Associate Director: Woeryadi Kentoyo Manajer Akuntansi & Keuangan: Djono Manajer Iklan: Diapari Sibatangkayu Manajer IT: Parman Suparman Asisten Manajer Sirkulasi: Turino Sakti Asisten Manajer Distribusi: Firman Istiadi Alamat Redaksi/Iklan/Sirkulasi: Jalan Wahid Hasyim 125 Jakarta Pusat 10240 Telepon: (021) 3152550 (hunting)

Faksimile: (021) 3155106. Website: www.koran-jakarta.com E-mail: redaksi@koran-jakarta.com Tarif Iklan: Display BW Rp 28.000/mmk FC Rp 38.000/mmk, Advertorial BW Rp 32.000/mmk FC Rp 40.000/mmk, Laporan Keuangan BW Rp 17.000/mmk FC Rp 32.000/mmk, Pengumuman/Lelang

BW Rp 9.000/mmk, Eksposure BW Rp 2.000.000/kavling FC Rp 3.000.000/kavling, Banner Halaman 1 FC Rp 52.000/mmk, Center Spread BW Rp 35.000/mmk FC Rp 40.000/mmk, Kuping (Cover Ekonomi & Cover Rona) FC Rp 9.000.000/Kav/Ins Island Ad BW Rp 34.000/mmk FC Rp 52.000 Obituari BW Rp 10.000/mmk FC Rp 15.000/mmk, Baris BW Rp 21.000/baris, Kolom BW Rp 25.000/mmk, Baris Foto (Khusus Properti & Otomotif ) BW Rp 100.000/kavling

Wartawan Koran Jakarta tidak menerima uang atau imbalan apa pun dari narasumber dalam menjalankan tugas jurnalistik


MONDIAL

®

Rabu 30 JUNI 2010

» Perkenalkan Kabinet

5

LINTAS NEGARA Aksi Protes Diplomat Israel JERUSALEM – Diplomat Israel melakukan protes dan berbuat ulah untuk menuntut kenaikan gaji dengan masuk kerja mengenakan jins dan sandal. “Selama beberapa hari, pekerja Kementerian Luar Negeri bekerja hanya mengenakan jins dan sandal tanpa memakai dasi,” kata seorang pejabat yang tidak ingin disebutkan namanya. Aksi protes karyawan juga termasuk berbuat ulah. Contohnya para sopir kementerian yang menolak mengantar tamu kenegaraan asing. Akibatnya, tamu kenegaraan itu terpaksa menelepon ke kedutaan mereka untuk dikirimkan mobil. Beberapa hari lalu, Wakil Menteri Luar Negeri (Menlu) Danny Ayalon terpaksa menyambut kunjungan Menlu Rusia Sergei Lavrov tanpa upacara resmi karena tidak ada panitia penyelenggara yang bersedia mengadakan upacara itu. Selain itu, penasihat keamanan nasional Uzi Arad terpaksa membatalkan perjalanannya ke Moskwa karena kedutaan besar Israel di sana tidak bersedia mengakomodasi kedatangannya. AFP/S-2

»

Presiden terpilih Filipina, Benigno “Noynoy” Aquino, mengadakan konferensi pers untuk memperkenalkan anggota kabinetnya di Manila, Selasa (29/6). Aquino akan diambil sumpahnya sebagai presiden ke-15 Filipina pada Rabu (30/6).

Bisnis Doa Laris di Iran TEHERAN – Di Iran, tengah tumbuh pesat praktik bisnis tidak resmi tetapi juga tidak dilarang, yaitu “menjual doa”. Penjualnya mengklaim dapat menjadi mediator supaya doa pelanggannya dapat dikabulkan. “Orang-orang dari berbagai kalangan, sebagian besar perempuan muda, datang ke sini meminta didoakan supaya masalah mereka selesai,” kata YaAli sambil duduk di bangku di sebuah gang di Teheran. YaAli, berjenggot putih, menjelaskan bagaimana doa tertentu harus digunakan untuk tujuan tertentu pula. “Ada banyak metode, menyesuaikan masalahnya. Ada doa yang ditulis di kertas lalu dibakar, ada juga yang dimasukkan ke semangkuk air. Kita harus mengikuti instruksinya,” katanya. Seorang pelanggan perempuan YaAli, Mahoor, mengatakan dia meminta bantuan YaAli supaya tidak diikuti seorang pria misterius. “Saya tidak melihatnya lagi setelah YaAli memberi saya doa,” kata perawat berusia 26 tahun itu. Mahoor dan beberapa kawannya datang ke YaAli karena percaya doanya dapat mengubah nasib dan mencegah halhal buruk terjadi kepada mereka. “Saya ingin didoakan supaya kekasih saya menikahi saya. Dia mengaku tidak punya cukup uang untuk memulai hidup baru,” kata Mahoor. Rtr/S-2

AFP/TED ALJIBE

Hubungan Bilateral I Moskwa Menuntut Penjelasan atas Tuduhan Spionase

Rusia-AS Bakal Kembali Tegang Pengungkapan aktivitas mata-mata Rusia oleh dinas intelijen AS memunculkan kembali kekhawatiran bakal memperburuk hubungan kedua negara. NEW YORK – Dinas intelijen Amerika Serikat (AS) mengungkap jaringan mata-mata Rusia yang sudah diselidiki selama bertahun-tahun. AS mengumumkan penangkapan 10 tersangka yang dituding menyusup ke pemerintahan dan membocorkan informasi ke Moskwa. Menteri Luar Negeri Sergei Lavrov langsung menuntut penjelasan atas tuduhan spionase itu. Kasus itu seperti menghidupkan kembali era Perang Dingin yang lekat dengan isu mata-mata, pesan berkode, identitas palsu, dan kamera tersembunyi. “Mereka tidak menjelaskan apa masalahnya. Saya harap mereka akan menjelaskan. Momentum pengungkapan kasus ini dipilih dengan sangat tepat,” kata Lavrov menyindir. Dinas intelijen FBI meman-

tau misi “mata-mata” Rusia lebih dari 10 tahun, dan pihak berwenang, Selasa (29/6), mengatakan tersangka yang kesebelas masih buron. “Anda dikirim ke AS untuk jangka waktu lama,” bunyi pesan berkode yang diperoleh FBI yang diduga berasal dari Moscow Center, markas dinas intelijen Rusia SVR, penerus KGB. “Pendidikan, rekening bank, mobil, rumah, dan semua fasilitas bagi Anda disediakan untuk misi utama, yaitu mencari dan membangun hubungan dengan lingkaran penentu kebijakan di AS dan mengirim informasi ke Moscow Center,” bunyi pesan itu. Sepuluh tersangka dituding sebagai mata-mata negara asing yang dapat dijatuhi hukuman maksimal lima tahun penjara. Sembilan orang

KETEGANGAN RUSIA DAN AS Beberapa kasus yang sempat mengusik hubungan Rusia dan AS pasca runtuhnya Uni Soviet pada 1991. Mei 2010 (Rusia) Rusia memenjarakan Gennady Sipachev selama empat tahun karena mengirim informasi ke AS mengenai target untuk misil jarak jauh ke arah Rusia.

2004 (Rusia) Igor Sutyagin dipenjara selama 15 tahun karena diduga membocorkan sistem pertahanan nuklir Rusia kepada AS.

2001 (AS) AS menghukum Robert Hanssen, veteran FBI, penjara seumur hidup karena membocorkan rahasia teknologi AS kepada Rusia.

1999 (AS) Stanislav Gusev, diplomat Rusia di Washington, diusir karena diduga memata-matai pertemuan di Kementerian Luar Negeri.

juga dituding berkomplot melakukan pencucian uang dengan ancaman hukuman 20 tahun penjara. Kementerian Kehakiman

menyebutkan sebuah pesan dari Moskwa yang meminta informasi terkait isu internasional terkini yang penting bagi Rusia. “Coba ungkap informasi yang tidak diketahui publik, tetapi disebut-sebut oleh sumber yang dekat dengan Kementerian Luar Negeri, pemerintah, dan lembaga peneliti besar.” Penahanan mata-mata itu terjadi hanya berselang tiga hari setelah Presiden AS Barack Obama bertemu dengan Presiden Rusia Dmitry Medvedev di Washington. Ketika itu, Obama menjelaskan kedua negara adalah mitra tepercaya dengan hubungan bilateral yang kuat. Belum ada pernyataan resmi dari Gedung Putih mengenai penangkapan mata-mata itu. Beberapa tersangka diduga warga negara Rusia yang menggunakan identitas palsu agar dapat berbaur dengan masyarakat. Dua tersangka menyamar sebagai pasangan suami-istri bernama Richard dan Cynthia Murphy dari Philadelphia. Pasangan lain mengaku dari Pe-

Asia Timur

Penerus Kim Jadi Anggota Parlemen SEOUL – Putra bungsu pemimpin Korea Utara (Korut) Kim Jong-il dan calon penerus dinasti Kim terpilih sebagai anggota parlemen. Namun, Kim Jong-un akan memimpin secara kolektif bersama jajaran militer. Media massa Korea Selatan (Korsel), Selasa (29/6), melaporkan Jong-un terpilih sebagai salah seorang anggota Majelis Tertinggi Rakyat lewat pemilihan pada Maret tahun lalu. Pemilihan tersebut sengaja dirahasiakan karena Korut khawatir bakal memicu keresahan publik dan muncul pemikiran Kim Jong-il menunjuk putranya sebagai penerus di tengah kesulitan ekonomi. “Saya dapat mengonfirmasi langsung dari pejabat Korut bahwa Kim Jong-un dipilih dari distrik 216,” kata seorang sum-

ber dari negara Barat seperti dikutip surat kabar Chosun Ilbo. Angka 216 merujuk pada hari ulang tahun Kim Jong-il dan digunakan untuk orang-orang tertentu. Nama Kim Jong yang ada di daftar anggota parlemen terpilih adalah putra bungsu Kim Kim Jong-un Jong-il. Majelis Tertinggi Rakyat adalah lembaga yang dinilai hanya “stempel” pemerintah, artinya mengesahkan semua usulan kebijakan dari pemerintah. Sebagian besar anggotanya berasal dari kalangan militer dan anggota partai berkuasa, Partai Komunis.

Kim Jong-il, 68 tahun, diperkirakan sudah mencapai kesepakatan dengan militer – setelah dia menderita stroke pada 2008 – agar putranya diterima sebagai penerusnya kelak. Sebagai imbalannya, militer dapat meneAFP/YONHAP ruskan kebijakan luar negeri yang keras. “Militer mungkin akan lebih berkuasa setelah Kim Jong-il meninggal dunia dan memimpin secara kole ktif bersama Kim Jong-un,” kata sumber itu. Masih Diragukan Namun, juru bicara dinas in-

telijen Korsel, Dinas Intelijen Nasional, meragukan kebenaran laporan itu. Dia menilai kemungkinan kecil Jong-un sudah menjadi anggota parlemen Korut. Walaupun demikian, Yang Moo-Jin dari University of North Korean Studies mengatakan ada kemungkinan 50-50 bahwa Jung-un memang dipilih secara diam-diam. “Jika laporan media benar, Pyongyang menginginkan pemilihan Jong-un tetap dirahasiakan karena sensitivitas politik dalam suksesi kekuasaan,” katanya. Ada indikasi Pyongyang sudah meluncurkan kampanye untuk membangun citra Jungun sebagai pemimpin masa depan Korut. Salah satunya adalah dengan membuat lagu-lagu yang memberinya legitimasi. AFP/Rtr/S-2

ru bernama Juan Lazaro dan Vicky Pelaez. Tidak Berakhir Kasus mata-mata terbaru antara Washington dan Moskwa ini merupakan satu dari sekian banyak kasus yang sudah terjadi. Sepertinya kasus spionase kali ini juga bukan yang terakhir. Salah seorang intelijen era Uni Soviet, Boris Solomatin, pernah mengungkapkan bahwa aktivitas mata-mata AS dan Rusia tidak akan pernah berhenti meskipun bentuknya akan berubah dibanding aktivitas mata-mata di era Perang Dingin. “Aktivitas dari dinas intelijen kedua negara tidak akan pernah berhenti,” kata Solomatin. Dia adalah perekrut John Walker, petugas komunikasi Angkatan Laut AS yang menjual informasi rahasia AS pada 1970-an dan 1980-an. “Kami menjadikan mereka pahlawan karena membantu kami dan memberi mereka medali. Kami menghukum mereka yang membelot,” kata Solomatin. AFP/Rtr/S-2

Pameran Lukisan Putra Khadafi MOSKWA – Putra pemimpin Libia Moammer Khadafi, Saif al-Islam Khadafi, menghangatkan hubungan Libia dan Rusia dengan menggelar pameran lukisannya di Moskwa. Saif al-Islam memamerkan 50 karyanya beserta barang-barang antik Libia dan Roma. “Di sini baik, kami adalah kawan,” kata Saif al-Islam, 38 tahun. Pamerannya yang bertajuk “Gurun Tidak Bisu” pernah digelar di berbagai negara, mulai dari Inggris hingga Kanada selama delapan tahun. Lukisan-lukisan Saif al-Islam memamerkan kekayaan alam dan binatang di Libia. Macan Kertas yang dibuat pada 2001 menggambarkan macan peliharaan Saif al-Islam yang sudah mati. Dia memang dikenal cinta terhadap macan. “Pameran ini untuk menunjukkan kepada kawan-kawan kami di Rusia bahwa kami tidak hanya membeli senjata dan menjual gas alam serta minyak. Kami juga memunyai kebudayaan, seni, dan sejarah,” ujar Saif al-Islam. Namun, beberapa lukisan Saif al-Islam menyoroti mengenai konflik dan perang. Intifada dibuat pada 2001, menampilkan seorang pemuda menggenggam sebuah batu yang bersimbah darah. Rtr/S-2

FORMULIR BERLANGGANAN TANGGAL LAYANAN : Tanggal

Bulan

Tahun

NAMA : TEMPAT/TGL LAHIR : PENDIDIKAN : AGAMA :

HOBI :

ALAMAT :

KOTA :

PROVINSI :

TELEPON RUMAH :

KANTOR :

HANDPHONE : PEKERJAAN : PERUSAHAAN : JABATAN : ALAMAT KANTOR :

FAX :

E-MAIL :

SAAT INI BERLANGGANAN KORAN: 1. 2. 3.

Bencana di China

Peluang Korban Selamat Sangat Tipis BEIJING – Ratusan tim penyelamat dikerahkan ke lokasi bencana alam tanah longsor di China bagian barat daya, Selasa (29/6), untuk mengevakuasi 107 korban. Namun, peluang untuk menemukan korban selamat sangat kecil. Sekitar 600 orang tim penyelamat mencari korban yang tertimbun tanah longsor di Desa Dazhai, Provinsi Guizhou, sehari setelah kejadian. “Proses penyelamatan tengah berlangsung, namun masih mengalami kendala karena hujan dan kondisi lapangan

yang kompleks,” kata Pi Yingfang, juru bicara pemerintah lokal. Tim penyelamat harus berlari sejauh lima kilometer untuk mencapai lokasi bencana. Pasalnya, mobil tidak bisa menjangkau lokasi. Selain itu, upaya evakuasi terpaksa dihentikan pada Senin malam karena dikhawatirkan terjadi longsor susulan. Siaran televisi milik pemerintah menampilkan tim penyelamat berjalan di atas lumpur tebal dan mencakup area yang cukup luas. Nyaris selu-

ruh rumah di sana tersapu dan terkubur di bawah lumpur. Lebih dari 100.000 meter kubik lumpur dan batu, setara 40 kali kolam renang standar Olimpiade, menimpa rumah-rumah di desa itu. Tanah longsor ini adalah bencana alam terkait cuaca yang terbaru yang menghantam China. Lebih dari dua pekan belakangan, China bagian selatan, timur, dan tengah mengalami tanah longsor dan banjir bandang. Sepanjang bulan ini, sedikitnya 235 orang tewas dan lebih dari 100 orang hilang dalam

bencana alam. Jutaan orang harus kehilangan rumah dan pihak berwenang menyatakan nyaris 69 juta orang terkena dampak bencana ini. Seorang warga desa, Cen Chaoyang, mengatakan dia berhasil menyelamatkan diri keluar dari rumahnya ketika mendengar terjadi tanah longsor. “Saya memanggil saudara saya agar lari menyelamatkan diri, tetapi sudah terlambat. Saya melihat beberapa orang di belakang saya terkubur,” katanya dikutip kantor berita Xinhua. AFP/S-2

PAKET BERLANGGANAN Bulanan

Rp 33.000

12 BULAN

Rp 350.000

PEMBAYARAN HANYA MELALUI REKENING

PT BERITA NUSANTARA

Bank Mandiri cabang Sarinah 103 000 48 815 26 Bank Permata cabang Menara Thamrin 400 11 888 23 Bank Danamon cabang Tanah Abang 8371 0467

HOTLINE

TELP. (021) 319 355 33 FAX. (021) 315 4601 sirkulasi@koran-jakarta.com


6

MEGAPOLITAN

Rabu 30 JUNI 2010

LINTAS WILAYAH Tokoh Masyarakat Diminta Jadi Benteng Narkotika JAKARTA—Wakil Gubernur DKI Jakarta Prijanto mengimbau kepada seluruh warga DKI Jakarta menjadi benteng bagi generasi muda dalam mencegah masuknya penyakit masyarakat narkotika ke dalam lingkungan keluarga. Pasalnya, ancaman narkotika di masyarakat sudah semakin meluas hingga anak-anak. “Saya mengimbau kepada para DOK. KORAN JAKARTA orang tua, guru, dan tokoh masyarakat untuk bersama-sama menjadi Prijanto benteng bagi generasi muda terutama anak. Hal itu bisa dilakukan dengan pembinaan secara komunikatif di rumah, sekolah, serta di lingkungan tempat tinggal,” kata dia, Selasa (29/6). Wagub menambahkan bahwa pihaknya sangat prihatin dengan kasus-kasus yang terjadi pada anak-anak serta remaja yang terjerumus narkotika. Ketua Penyelenggara Prestasi Intan Anti Narkoba (PITA), Ridwan Sanjaya, menambahkan peredaran dan penggunaan narkotika di kalangan masyarakat Indonesia tampaknya sudah sangat mengkhawatirkan. Bahkan, 3,6 juta orang Indonesia diketahui telah terjerumus dalam penyalahgunaan obat terlarang tersebut. Sementara itu, pada kesempatan terpisah, petugas gabungan dari Polres Metro Jakarta Pusat dan Badan Narkotika Provinsi (BNP) DKI kemarin melakukan razia antinarkotika. Dalam razia itu, petugas hanya mengamankan dua orang yang kedapatan memiliki narkoba. Barang bukti yang disita petugas dari keduanya adalah 0,5 gram sabu. frn/P-2

KORAN JAKARTA

®

Transportasi Publik l BLU Harus Perbaiki Layanan “Busway”

Tarif Transjakarta Akan Naik Dewan menyetujui kenaikan tarif bus Transjakarta dengan catatan BLU melakukan perbaikan layanan keamanan dan kenyamanan bagi penumpang. Namun, Dewan menyetujui penghapusan tarif subuh. JAKARTA – Kenaikan tarif bus Transjakarta dari 3.500 rupiah menjadi 5.000 rupiah akan mulai berlaku awal tahun depan. Kenaikan itu telah disetujui DPRD DKI Jakarta dengan catatan Badan Layanan Umum (BLU) Transjakarta memperbaiki layanan keamanan dan kenyamanan bagi penumpang. Anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta S Andyka mengatakan hal itu kepada wartawan di Jakarta, Selasa (29/6). Anggota Fraksi Partai Gerindra DPRD DKI Jakarta itu menjelaskan kesepakatan kenaikan tarif baru telah dilakukan beberapa waktu lalu, saat rapat internal dengan BLU Transjakarta.

Saat itu, kata dia, Dewan menyetujui rencana kenaikan tersebut dengan catatan, di antaranya, layanan keamanan dan kenyamanan bagi penumpang diperbaiki, terutama soal sterilisasi busway, sehingga nantinya bus jalur khusus itu tidak akan lagi terkendala kemacetan. Tidak hanya itu, selain menyesuaikan kenaikan tarif baru ini, pihaknya juga menyetujui penghapusan tarif Transjakarta pada pagi hari pukul 05.00-07.00 (subuh) sebesar 2.000 rupiah. “Mulai Agustus nanti, seluruh tarif disamakan sebesar 3.500 rupiah, mengingat jumlah penumpang pada

pagi hari juga tidak signifikan,” ungkap Andyka. Andyka mengatakan persetujuan akan kenaikan tarif itu didasari oleh semakin meningkatnya biaya operasional bus khusus itu, seperti harga bahan bakar gas (BBG) yang terus melambung. Selain itu, tarif 5.000 rupiah dinilai tidak akan memberatkan masyarakat, asalkan pelayanan perjalanan dilakukan secara optimal. Dengan kenaikan tersebut, kata dia, subsidi yang diberikan kepada setiap penumpang tentu akan berkurang. Jika subsidi semula 2.500 rupiah per penumpang, sekarang tinggal 1.000 rupiah. “Subsidi yang sebelumnya untuk penumpang busway akan dialihkan ke program kemasyarakatan lainnya seperti kesehatan,” katanya. Belum Usulkan Pada kesempatan terpisah, Direktur Pengendalian BLU Transjakarta Gunarjo menyatakan bahwa pihaknya belum

pernah mengusulkan kenaikan tarif bus Transjakarta. Namun ia mengakui pernah melakukan rapat internal dengan Komisi B DPRD DKI Jakarta. Dalam pertemuan tersebut hanya dibahas segala permasalahan terkait operasional Transjakarta, seperti harga BBG, soal tarif tidak disinggung. Hal senada diungkapkan Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Udar Pristono. Menurutnya, Dishub DKI belum pernah mengusulkan kenaikan tarif dari 3.500 rupiah menjadi 5.000 rupiah. Dishub hanya mengusulkan kenaikan tarif khusus pagi untuk pukul 05.00 - 07.00 yang semula 2.000 rupiah menjadi 3.500 rupiah ke Gubernur DKI Jakarta Fauzi Bowo. Akan tetapi, belum mendapat persetujuan. Udar menambahkan, apabila usulan itu mendapat respons, Gubernur akan meminta argumentasi dasar kenaikan tarif. Setelah itu, barulah Gu-

bernur mengirim surat kepada DPRD untuk melakukan pembahasan dan mendapatkan persetujuan. “Bila mendapat persetujuan Dewan, berkas usulan kenaikan itu dikembalikan ke Gubernur untuk dikeluarkan Pergub pemberlakuan tarif itu,” jelasnya. Fauzi Bowo mengatakan secara resmi Dewan belum mengusulkan kenaikan tarif Transjakarta. Usulan itu baru dari pribadi Dewan. “Pemprov DKI Jakarta sendiri belum menentukan sikap mengenai hal tersebut. Kita tunggu saja tanggal mainnya,” katanya. Pengurus Harian Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) Tulus Abadi meminta Pemprov dan DPRD DKI untuk tidak sembarangan menaikkan tarif jika standar pelayanan minimal (SPM) belum diterapkan. ”Idealnya, kalau mau menaikkan, itu acuannya adalah SPM. Tapi, sejauh ini hal itu belum bisa diwujudkan,” tuturnya. ucm/P-2

» Tergenang Air

Baut Bantalan Rel KA Banyak yang Hilang BEKASI—Kasus pencurian sarana transportasi kereta api di wilayah Bekasi, Jawa Barat, belakangan ini terus meningkat. Karena itu, Manajemen PT Kereta Api mengimbau kepada warga agar tidak melakukan pencurian baut pada bantalan rel karena dapat berdampak terjadinya kecelakaan sarana transportasi itu. Kepala Stasiun Kereta Api Kota Bekasi Eman Sulaeman mengatakan petugas PT KA dalam operasinya menemukan adanya baut yang kurang di bantalan rel karena dicuri orang. Akibat kekurangan baut, menurut Eman, lebar spur akan berubah sehingga ketika dilewati kereta akan anjlok. “Setiap malam petugas mengontrol lintasan dan peralatan lain. Mereka membawa penerangan sekaligus peralatan dan suku cadang agar bila ditemui kekurangan langsung diperbaiki,” kata dia, Selasa (29/6). Sementara terhadap kabel yang hilang, menurut Eman, akan berdampak pada sistem sinyal otomatis yang tidak berubah warnanya. Biasanya kalau aman sinyal menampilkan warna hijau, kuning untuk hati-hati, dan merah berhenti. “Kalau kabel dicuri warna sinyal akan selalu merah hingga mengganggu kelancaran kereta api dan keselamatan penumpang. Kabel berperan dalam penyambungna arus massa,” ujarnya. Baut dan kabel yang dicuri itu, kata dia, kemungkinan dijual kiloan dengan harga relatif murah. Padahal, akibat perbuatan itu dampak yang ditimbulkannya mengakibatkan terjadinya kecelakaan yang berpotensi menimbulkan korban jiwa. Ant/P-2

Pemkot Jakarta Pusat Akan Gelar Festival Monas JAKARTA—Festival dalam rangka perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-483 Kota Jakarta belum berakhir. Setelah sebelumnya digelar Festival Passer Baroe, kini warga Jakarta, khususnya Jakarta Pusat, akan dihibur dengan Festival Monas. Berbagai pertunjukan seni, peragaan busana, dan atraksi budaya akan mengisi festival yang digelar 8-11 Juli tersebut. Festival Monas juga akan disemarakkan dengan pameran pembangunan 12 museum, festival layang-layang, dan kompitesi futsal. “Selain untuk memperingati HUT ke-483 Kota Jakarta, Festival Monas ini juga bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat bahwa Monas tidak hanya milik masyarakat Jakarta, tetapi juga menjadi ikon nasional,” kata Wakil Wali Kota Jakarta Pusat, Fatahillah, Selasa (29/6). Untuk menyukseskan pergelaran tersebut, Pemkot Administrasi Jakarta Pusat bekerja sama dengan sejumlah kabupaten untuk berpartisipasi dalam festival itu. Kabupaten yang telah bersedia berpartisipasi yaitu Cirebon, Sumedang, Bandung, dan Tasikmalaya. Salah satu bentuk partisipasi Kabupaten Sumedang yaitu menyumbangkan 10 ribu batang pohon untuk penghijauan. “Sampai saat ini sudah empat kabupaten yang bersedia. Tidak tertutup kemungkinan akan ada kabupaten lain yang bergabung,” ungkapnya. Fatahillah juga mengimbau jajaran Pemkot serius mempersiapkan festival tersebut. ucm/P-2

» Sunatan Massal

KORAN JAKARTA/BRAM SELO AGUNG

Sejumlah anak mendapatkan pelayanan Khitanan Gratis » di kantor PLN kawasan Gambir, Jakarta, Selasa (29/6). Khitanan bersama yang diikuti oleh 279 peserta dan bertepatan dengan kenaikan kelas dan libur panjang tersebut diselenggarakan oleh PT PLN Distribusi Jakarta Raya dan Tangerang untuk keluarga kurang mampu.

Pengendara harus » berhati-hati saat melintasi jalan berlubang yang dipenuhi genangan air di Jalan Raya Masjid Nurul Ihsan, Pondok Gede, Bekasi, Selasa (29/6). Lubang jalan yang digenangi air ditambah keberadaan warungwarung yang didirikan di samping badan jalan mengakibatkan kemacetan di jalan tersebut semakin parah.

KORAN JAKARTA/BRAM SELO AGUNG

Sarana Transportasi

Polda Dorong Pembangunan Jalur Sepeda JAKARTA – Polda Metro Jaya mendorong Pemprov DKI Jakarta untuk segera membangun infrastruktur jalan khusus bagi para pengguna sepeda. Pasalnya, saat ini jumlah pengguna sepeda di DKI Jakarta sudah mencapai sekitar 27 ribu orang. “Kita akan meminta Pemprov DKI untuk membuat jalur sepeda di tempat-tempat yang dimungkinkan,” kata Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Condro Kirono, Selasa (29/6). Polda, kata dia, sangat mendukung masyarakat dalam menggunakan sepeda sebagai alat transportasi dalam menjalani aktivitas. Dengan

menggunakan sepeda, tingkat kecelakaan dan perampokan yang sering terjadi pada kendaraan roda empat dapat ditekan. Selain itu, penggunaan sepeda dalam menjalani aktivitas rutin akan mendukung program Jakarta bebas asap. Salah satu dukungan pihak kepolisian untuk para pengguna sepeda adalah dengan memberikan tambahan waktu Car Free Day. “Mulai bulan depan, Car Free Day dua kali dalam sebulan, minggu kedua dan keempat,” ujarnya. Bentuk dukungan lain adalah dengan menyelenggarakan fun bike online dalam rangka merayakan Ulang Tahun ke-64

Polri yang jatuh pada 1 Juli. Untuk itu, Polda Metro Jaya mengajak seluruh komunitas sepeda untuk ambil bagian dalam perayaan itu. “Sudah sekitar 27 ribu pesepeda dari berbagai lapisan masyarakat yang menyatakan ikut. Kami berharap sampai hari H nanti peserta bisa lebih banyak,” tambahnya. Tahun Depan Wali Kota Jakarta Utara Bambang Sugiyono mengatakan Pemkot Administrasi Jakarta Utara berencana membangun jalur sepeda mulai tahun depan. Jalur sepeda itu rencananya dibangun di sejumlah titik, seperti

Jakarta Fair

Gasing Meriahkan PRJ JAKARTA – Tak hanya permainan modern yang ikut meramaikan Pekan Raya Jakarta atau Jakarta Fair tahun ini. Permainan tradisional khas daerah pun dipamerkan untuk memeriahkan pesta rakyat yang digelar sekali setahun itu. Permainan tradisional itu adalah gasing. Permainan tradisional khas Yogyakarta itu merupakan salah satu produk kerajinan yang bersaing ketat dengan puluhan ribu produk lainnya. Untuk menarik minat pengunjung, permainan tersebut sengaja ditempatkan dalam stan khusus yang menempati arena di Hall B. Kehadiran produk tersebut disambut sangat antusias oleh pengunjung. Tidak heran jika produk tersebut laris manis. Dari segi visual dan bentuk, gasing jauh dari kesan modern

Jadwal Hiburan: Rabu (30/6) Tipe X, Shaggydog, deJasmine, The Autenthics Kamis (1/7) Ungu, Drive, Solitaire Addict, Lovers

karena terbuat dari bambu dan dibentuk dengan ukiran tangan. Namun, karena bentuknya yang khas tersebut, pengunjung, terutama anak-anak dan remaja, merasa tertarik. “Saya ingin sekali membelinya karena bentuknya lucu-lucu. Permainan ini di Jakarta sudah langka,” kata Nara Lesmana, 19 tahun, salah satu pengunjung. Dibanding dengan permainan gadget yang sekarang sedang ngetren, menurut Nara, permainan gasing memang kalah mengilap dan populer. Tapi, karena itu adalah permainan tradisional dan dikemas dengan sangat menarik,

gasing berubah wujud menjadi salah satu permainan yang paling dicari. Karena itu, tidak heran jika informasi tentang gasing terus menyebar luas. Zainal Arifin, pemilik stan gasing, mengatakan banyaknya pengunjung yang membeli gasing dikarenakan saat ini keberadaannya di Jakarta sudah sangat langka. Karena itu, gasing menjadi variasi baru mainan anak-anak saat ini. Untuk bisa mendapatkan barang langka tersebut, pengunjung cukup mengeluarkan uang 10 ribu rupiah per unit. Selama ikut pameran di PRJ, kata dia, nilai penjualannya bisa mencapai 1,8 juta rupiah per hari. Padahal, sebelum PRJ, nilai penjualannya hanya sekitar 900 ribu rupiah per hari. Tidak hanya gasing barang yang dijual di stannya, tetapi juga ada hiasan bros berbentuk bunga dari tembaga dan suling bambu. ucm/P-2

di kawasan Kelapa Gading, Marunda, Cilincing, Yos Sudarso, RE Martadinata, Pluit, Penjaringan, dan Muara Karang. Rencananya, jalur khusus sepeda itu akan menghubungkan wilayah barat, yakni Muara Kamal, hingga timur di Kelurahan Marunda. Ia berharap pembangunan jalur khusus sepeda itu setidaknya akan memberikan kemudahan bagi wisatawan untuk berkunjung dari satu titik ke titik yang lainnya. Sayangnya, untuk merealisasikan pembangunannya, Pemkot Administrasi Jakarta Utara masih kekurangan dana. Karena itu, ia berharap adanya keikutsertaan pihak swasta

demi mendukung pembuatan jalur khusus sepeda agar dapat segera terealisasi. “Saya optimistis program ini bisa terealisasi jika semua pihak termasuk stakeholder ikut serta melaksanakan pembangunannya,” ungkapnya. Kepala Bagian Sarana dan Prasarana Kota Pemerintah Administrasi Jakarta Utara Heru Budi Hartono menyatakan hanya ada dua wilayah yang dapat dibangun untuk jalur sepeda, yakni di Kelapa Gading dan Pantai Indah Kapuk. Sedangkan wilayah lainnya masih kekurangan lahan lantaran jalan yang ada saat ini masih sempit. frn/ucm/P-2

Silakan Coba “Safety Riding” JAKARTA – Pengunjung Pekan Raya Jakarta (PRJ) akan merasa belum lengkap sebelum mendatangi stan milik perusahaan otomotif merek Honda. Pasalnya, di sana pengunjung bisa mencoba tes keamanan berkendara (safety riding) yang disediakan oleh pengelola stan itu. Di stan itu tersedia alat khusus berupa simulasi kendaraan roda dua yang mengetes kemampuan Anda. Selama mencoba, pengunjung tidak akan dibiarkan mengalami kesulitan oleh staf safety riding. Sebab, mereka ditugaskan untuk mendampingi Anda selama mencoba alat itu. Kategori kendaraan disediakan berbagai macam. Anda bisa memilih kendaraan berjenis skutik, skuter, atau sport. Selain itu, pengunjung bisa mengatur tingkat kesulitan, dari yang mudah, sedang, hingga sulit. Alat itu juga menyajikan kelengkapan yang sama seperti kenda-

raan roda dua pada umumnya, yakni tombol starter, lampu sen kanan dan kiri, lampu dim, serta klakson. Spion sebagai alat untuk melihat ke belakang kita tanpa harus menoleh juga tersedia. Alat tersebut berada dalam layar kaca berukuran 17 inci yang terdapat di depan pengunjung. Satu headphone disediakan guna mendengarkan instruksi. Melihat alat itu, sejumlah pengunjung tertarik untuk mencobanya. Beberapa adangan akan muncul saat kita sudah mulai mencoba alat itu, mulai pejalan kaki yang muncul tiba-tiba, kendaraan yang mencoba menerobos kendaraan di depannya, sampai kendaraan yang parkir dan bergerak secara tiba-tiba. “Intinya, permainan ini seluruhnya mirip dengan apa yang biasa kita temui di jalan raya,” ungkap salah satu Staf Safety Riding Program, Wisnu Pratomo. ucm/P-2


KORAN JAKARTA

SPORT

®

Rabu 30 JUNI 2010

7

Di Maria Resmi Milik Madrid MADRID – Raksasa La Liga Real Madrid resmi mendapatkan tanda tangan gelandang serang Angel Fabian di Maria selama enam tahun dengan nilai kontrak sebesar 25 juta euro atau setara 281,2 miliar rupiah. Kepastian kepindahan pemain timnas Argentina yang bermain untuk klub Benfica itu diumumkan klub disitus resmi realmadrid.com, Selasa (29/6). Di Maria kini tengah membela tim “Tango” berjuang di Piala Dunia 2010 Afrika Selatan. Dia menjadi salah satu pemain kunci yang sukses membawa Argentina ke babak perempat final Piala Dunia dan akan menghadapi Jerman. Selain itu, Di Maria merupakan salah satu pemain terbaik yang dimiliki tim Tango saat ini selain nama besar Lionel Messi, Sergei Aguero, dan Carlos Tevez. Di Maria membantu Argentina menjadi juara dunia U20 di Kanada serta menyumbangkan medali emas di Olimpiade 2008 Beijing. Di Maria merupakan pemain Rosario Central (2005-2007) sebelum bergabung dengan Benfica (2007-2010). Musim lalu bersama Benfica dia sukses melesakkan lima gol. Karena kecemerlangannya itu, Mourinho begitu ngebet untuk menariknya berseragam Madrid. Selain pemuda berusia 22 tahun ini, “El Real” juga telah memboyong pemain berusia 19 tahun Sergio Canales dari Racing Santander dengan nilai kontrak 50,6 miliar rupiah hingga 2016 mendatang. Selain itu, Madrid memiliki impian lain untuk memboyong penyerang Argentina yang bermain di Manchester City, Carlos Tevez, untuk ditandemkan dengan Gonzalo Higuain. “El Real” kabarnya telah menyiapkan dana segar sebesar 40 juta poundsterling setara 544 miliar rupiah. Tak hanya itu, Madrid juga sudah menyiapkan paket kontrak dengan nilai gaji mencapai 180 ribu pounds setara 2,4 miliar per pekan untuk Tevez. Untuk mendatangkan Tevez, Madrid kemungkinan besar melepas Karim Benzema dan Raul Gonzalez. Lepas Henry Sementara itu, Barcelona resmi melepas dua pemainnya yakni penyerang Prancis Thierry Henry dan gelandang Pantai Gading, Yaya Toure, ke Manchester City sebesar 330 miliar rupiah. Dana segar tersebut akan digunakan untuk memboyong Cesc Fabregas dari Arsenal. Kubu Arsenal meminta bayaran sebesar 462 miliar rupiah sebagai harga sepadan untuk sang kapten. Direktur Bercelona Joan Oliver menegaskan kedua pemain ini telah resmi hengkang dari “La Brauglana” seusai pertemuan yang dilakukan dengan presiden klub. “Sekarang terserah dia untuk menyelesaikannya. Hal ini akan memungkinkan Barca menyimpan uang untuk upah di tahun anggaran berikutnya,” ucap Joan Oliver di situs www.fcbarcelona.com. Henry merupakan salah satu pemain bergaji tinggi di skuad Pep Guardiola dengan penghasilan 16,1 juta pound sterling atau 216 miliar setahun. Barcelona juga dikabarkan tengah mengincar gelandang Werder Bremen, Mesut Ozil. Pemain berusia 21 tahun ini membawa Jerman ke babak delapan besar menghadapi Argentina. anz/rtr/S-1

Angel di Maria

Lance Armstrong REUTERS/CHRISTIAN HARTMANN

Armstrong Segera Pensiun

AFP/ADRIAN DENNIS

VENUS TERSINGKIR I Petenis asal Amerika Serikat, Venus Williams beristirahat di sela-sela pertandingan babak perempat final Wimbledon melawan petenis asal Bulgaria, Tsvetana Pironkova di lapangan utama Wimbledon, London, Selasa (29/6). Venus tersingkir setelah kalah 6-2, 6-3 dari Pironkova.

Kejutan Besar Terjadi Kejutan besar terjadi di perempat final Wimbledon. Dua unggulan tunggal putri, Venus Williams dan Kim Clijsters, takluk di tangan petenis non unggulan. Hal sama terjadi di bagian putra setelah Andy Roddick takluk oleh pemuda Asia. LONDON – Langganan juara Turnamen Wimbledon lima kali, Venus Williams, secara mengejutkan gagal melaju ke semifinal setelah kandas di tangan petenis non unggulan asal Bulgaria, Tsvetana Pironkova. Pada pertandingan perempat final di lapangan utama Wimbledon, Selasa (29/6) itu, Venus takluk dengan skor 6-2, 6-3. Kekalahan itu merupakan yang kedua kalinya dialami Venus dari Pironkova. Kekalahan pertama terjadi pada 2006 di Australia Terbuka, sementara kegagalan di Wimbledon ini merupakan pertama kalinya Venus terhenti di perempat final. Pironkova membutuhkan waktu 1 jam 25 menit untuk menghentikan laju Venus. Keberhasilan itu membuat petenis peringkat 81 dunia itu seakan-akan tidak mampu membendung rasa bangganya karena mampu mengalahkan petenis peringkat dua du-

nia asal Amerika Serikat. “Seperti mimpi, datang ke sini aku tidak pernah berpikir akan bermain dengan baik dan sampai sejauh ini di turnamen Wimbledon. Saya pikir saya bermain cukup baik hari ini, saya sangat senang dengan permainan saya. Saya memiliki satu kemenangan atas Venus, dan saya berpikir bisa mengulangi kemenangan tersebut,” ucap petenis berusia 22 tahun yang mencetak tiga set ketika menang atas Venus di Australia Terbuka empat tahun lalu itu. Venus sempat menahan keunggulan Pironkova 2-5 di set kedua, namun pemain muda itu tidak melakukan kesalahan sehingga mampu mengakhiri perlawanan petenis asal Amerika Serikat itu setelah forehand-nya melebar. Begitu memastikan tiket ke semifinal, Pironkova langsung meluapkan kegembiraannya dengan berbaring di lapangan sambil menutup kedua mukanya sebelum menuju net

dan bersalaman dengan Venus. Pironkova menjadi wanita pertama Bulgaria yang mencapai semifinal Grand Slam. Kejutan lain datang dari petenis unggulan ke-21, Vera Zvonareva, asal Rusia yang mengalahkan unggulan kedelapan asal Belgia, Kim Clijsters, dengan skor 3-6, 6-4, 6-2. “Saya sangat gembira atas hasil pertandingan ini. Sesungguhnya ini merupakan salah satu impian saya untuk bermain di babak semifinal. Saya masih ingat ketika kecil dulu, saat menyaksikan pertandingan di televisi, saya sangat berharap dapat maju ke babak semifinal,” ucap Zvonareva. Petenis Rusia yang juga semifinalis Australia Terbuka tahun lalu itu mematahkan perlawanan Clijsters setelah melalui pertandingan ketat selama 1 jam 48 menit. Petenis Asia Pertama Kejutan juga terjadi di tunggal putra, ketika petenis non unggulan berperingkat 82 dunia asal Taiwan, Yen Hsun Lu, mengalahkan runner up Wimbledon 2009 sekaligus unggulan kelima, Andy Roddick. Yen Hsun menang 4-6, 7-6, 6-7, 9-7 pada pertandingan yang berlangsung selama 4,5 jam, Selasa dini hari WIB. Sukses itu menjadikan Yen Hsun sebagai orang Asia pertama yang melaju ke perempat final Grand Slam Wimbledon dalam 15 tahun terakhir.

AFP/JOSEP LAGO

“Saya sangat bangga untuk berbagi kemenangan dengan Dia di langit. Pada saat itu, saya hanya berkata dalam hati, saya sudah melakukannya. Aku telah melakukannya untuk ayahku. Aku telah melakukannya untuk diriku sendiri juga. Aku telah melakukannya untuk semua orang yang mendukung saya,” ucap Lu seraya mengenang ayahnya yang telah meninggal dunia pada 2000 silam. Sementara itu, petenis Spanyol, Rafael Nadal, akan bertemu dengan petenis Swedia, Robin Soderling, di babak perempat final seusai mengandaskan perlawanan petenis Prancis, Paul Henri Mathieu, dengan skor 6-4, 6-2, 6-2. Nadal yang merupakan juara Wimbledon 2008 kembali bermain agresif seusai sembuh dari cedera lutut yang membuatnya harus gagal mendapatkan gelar di 2009 lalu. “Ini menjadi pertandingan yang sangat sulit bagi saya, menghadapi Henri,” ucap Nadal seperti dilansir Reuters. Nadal berharap saat menghadapi Soderling dirinya tidak menghadapi kendala berarti. Pasalnya, di final Prancis Terbuka, dia mengalahkan Soderling dengan skor 6-4, 6-2, 6-4. “Dia merupakan salah satu lawan yang tersulit, terlebih lagi bermain di Wimbledon,” tambah Nadal yang mengalahkan Soderling 22 hari lalu. anz/rtr/S-1

Persija Targetkan Juara Piala Indonesia JAKARTA – Hasil undian babak delapan besar Piala Indonesia menguntungkan Persija Jakarta karena tidak bertemu lawan-lawan tangguh seperti Arema Indonesia, Sriwijaya FC, dan Persipura. “Macan Kemayoran” hanya akan bertemu Persik Kediri, sedangkan Persib Bandung harus menghadapi juara ISL 2010, Arema Indonesia. Asisten pelatih Persija Jakarta, Maman Suryaman, langsung menargetkan meraih gelar juara Piala Indonesia. Hal itu untuk mengurangi beban kegagalan di Liga Super Indonesia (LSI) setelah hanya berada di peringkat kelima dengan nilai 52. “Target Persija yakni menjuarai Piala Indonesia setelah kita gagal di liga. Siapa pun lawannya pasti akan berat karena yang bermain di babak delapan besar adalah klub yang telah melewati pertandingan berat,” ucap Maman di Jakarta, Selasa (29/6). Maman menambahkan, aturan home-away serta lima pemain asing yang boleh dimainkan tentunya akan memberikan keuntungan bagi tim-tim yang memiliki pemain asing. Hal itu yang

membuat Persija punya keyakinan besar mampu meraih juara meski lawan yang akan dihadapi cukup berat. Juru bicara Persija, Ferry Indrasjarief, mengatakan bahwa dirinya cukup puas dengan hasil undian, namun pihaknya harus segera berkonsentraasi penuh untuk merampungkan masalah pelik lainnya, yaitu perizinan. “Kami sangat mengharapkan dapat bermain di halaman belakang kami sendiri, namun apabila kemungkinan terburuk terjadi, kami harus relokasi,” ucapnya. Sementara itu, kubu “Maung Bandung”, melalui humasnya, Irfan Suryadireja, tetap optimistis kendati diakuinya Arema adalah lawan yang sangat berat. Irfan berjanji timnya akan berusaha memberikan yang terbaik. “Berdasarkan statistik, kami lebih unggul dibandingkan Arema,” ujarnya di Jakarta, seusai undian, Selasa (29/6). Rasa percaya diri juga diungkapkan pelatih Arema, Robert Albert. Menurutnya, siapa pun lawan Arema di babak delapan besar nanti tidak masalah. “Siapa pun lawannya kami tidak masalah.

Yang jelas dukungan dari suporter (Aremania) akan menjadi salah satu motivasi untuk menjadi yang terbaik,” terang Robert Albert. Meskipun demikian, lanjut dia, konsentrasi Arema kini tengah terpecah. Selain bertanding di Piala Indonesia, Arema berkonsentrasi untuk bertanding di Liga Champions Asia musim depan. Empat tim lain yang bertanding di babak delapan besar adalah Pelita Jaya melawan Persipura dan Sriwijaya yang akan menghadapi Persebaya Surabaya. Manajer klub Sriwijaya FC Hendry Zainuddin mengaku bersyukur timnya bisa bertemu Persebaya Surabaya pada babak delapan besar Piala Indonesia 2010. “Jelas, kami sangat bersyukur dengan hasil drawing tadi. Ini akan menjadi salah satu keuntungan bagi Sriwijaya FC,” katanya. Menurut dia, keuntungan yang diperoleh Sriwijaya bukan calon lawan yang ringan, melainkan letak geografis Surabaya yang lebih mudah dijangkau dari

Palembang. “Untuk ke Surabaya jelas lebih hemat secara finansial dibandingkan ke Jayapura. Namun Persebaya adalah salah satu tim kuat,” tambahnya.

Bambang Pamungkas ANTARA/ANDIKA WAHYU

Asisten pelatih Persebaya, Machrus Afif, mengaku pihaknya sudah siap bertanding di babak delapan besar Piala Indonesia 2010. “Ini adalah peluang Persebaya untuk berprestasi. Selama ini kami terseok-seok di Liga Super. Piala Indonesia adalah harapan kami untuk menjadi yang terbaik,” ujarnya. Menurut CEO PT Liga Indonesia, Joko Driyono, sesuai dengan jadwal, pertandingan akan dimulai pada 15 Juli. Babak delapan besar Piala Indonesia 2010 menggunakan format yang berbeda dengan Piala Indonesia sebelumnya. Saat ini babak delapan besar akan menggunakan sistem home-away (kandang dan tandang). Waktu pertandingan semifinal masih dalam pembahasan. Sesuai waktu yang ada, kemungkinan semifinal digelar tanggal 27 atau 28 Juli. Sedangkan final dilakukan di Gelora Bung Karno, Jakarta, 1 Agustus mendatang. anz/S-1

NEW YORK - Juara Tour de France (TDF) tujuh kali Lance Armstrong mengisyaratkan segera pensiun. Pebalap berusia 38 asal Amerika Serikat itu akan mengikuti perlombaan terakhirnya pada Tour de France (TDF) ke-97 bulan depan. Oleh karena itu, Armstrong bertekad untuk meraih kemenangan kedelapan di tahun keduanya setelah tampil kembali di jalur balap.”Dan tentu saja, ini akan menjadi perlombaan saya terakhir di TDF. Ini merupakan perlombaan amat hebat. Ini akan berlangsung selama tiga pekan,” kata Armstrong. Armstrong berhasil mengatasi sakit kanker testis dan sempat berhenti dari perlombaan profesional guna menjalani pengobatan. Kendati demikian, dia berhasil memenangi TDF tujuh kali sepanjang 1999 sampai 2005. Dia sempat mundur pada 2005 tapi tahun lalu tampil lagi di usia 37 tahun dan mengaku amat kehilangan karena tidak ikut berlomba. Tahun lalu, dia menempati urutan ketiga TDF, berada di bawah rekan setimnya dari Spanyol Alberto Contador, tapi tahun ini membentuk tim sendiri, Radioshack, setelah kedua pebalap itu berpisah. Sayangnya, penampilan kembali Armstrong tahun lalu itu tidak disambut hebat berbagai pihak. Pasalnya, ia pernah dituduh menggunakan obat terlarang dalam kariernya, kendati ia menyatakan tetap tidak bersalah. Bulan lalu, bekas rekan setimnya, Floyd Landis, yang dicoret dari kemenangan TDF 2006 karena dugaan doping menuduh Armstrong dan beberapa anggota tim menipu. “Ini semua tuduhan saja dan permainan kata. Kami tentu menyukai kata-kata kami sendiri. Floyd kehilangan kepercayaan sudah jauhjauh hari lalu,” katanya. TDF tahun ini diawali dengan prolog di Rotterdam, Sabtu nanti, dan berakhir di Paris pada 25 Juli. Contador tetap difavoritkan sebagai juara dan Armstrong dianggap sebagai salah satu penantang terkuatnya. anz/rtr/S-1

ANTARA/SYAIFUL ARIF

MENANG TIPIS I Pemain VTV Binh Dien Vietnam (tengah), mengeblok smes saat melawan KT&G Ariels Korea Selatan di GOR Tridharma Gresik, Jawa Timur, Selasa (29/6). Vietnam menang dengan skor 3-2 (25-19,1625, 25-23,18-25, 15-11).

Vietnam Buka Peluang GRESIK – Tim Binh Dien Vietnam membuka peluang ke perempat final setelah meraih kemenangan pertamanya pada pertandingan lanjutan babak penyisihan Grup B Kejuaraan Bola Voli Antarklub Putri Asia 2010 di GOR Tri Dharma Gresik, Jawa Timur, Selasa (29/6). Hoa Nguyen Thi dan kawan-kawan menang susah payah karena dipaksa main lima set untuk menundukkan KT & G Ariels Korea Selatan (Korsel) dengan skor 3-2 (25-19, 1625, 25-23, 18-25, 15-11). Pertemuan kedua tim yang sama-sama belum pernah menang pada dua laga sebelumnya itu berlangsung cukup ketat dan berimbang. Keduanya bergantian merebut angka hingga berakhirnya set keempat dengan kedudukan 2-2 sehingga penentuan pemenang harus dilakukan pada set kelima. Vietnam mendapat keuntungan setelah pemain Korsel membuat kesalahan pada angka-angka kritis. Kemenangan atas Korsel membuka peluang Vietnam melaju ke perempat final. Baik Vietnam maupun Korsel sama-sama masih menyisakan satu laga pada Rabu (30/6). Korsel akan bertemu tim tanggung Zhetyssu Kazakhstan, sementara Vietnam menghadapi wakil China, Tianjin Bridgestone, yang juga baru mengoleksi satu kemenangan. Dari lima tim yang tergabung di Grup B, baru Kazakhstan dan Federbrau Thailand yang sudah memastikan lolos ke babak delapan besar. Unggulan teratas Thailand sementara berada di posisi teratas dengan nilai enam setelah merebut tiga kemenangan. Sedangkan Kazakhstan di peringkat kedua dengan nilai empat dari dua laga yang sudah dimainkan. Thailand akan bertemu Kazakhstan pada laga terakhirnya semalam. Kazakhstan juga masih menyisakan satu pertandingan menghadapi Korsel, Rabu (30/6). Ant/anz/S-1


8

KORAN JAKARTA

Rabu

Afrika Selatan 2010

30 JUNI 2010

1 1

VERSUS

J U N I

-

1 2

J U L I

2 0 1 0

REUTERS/SIPHIWE SIBEKO

BRASIL - BELANDA LAGA Brasil kontra Belanda yang digelar Jumat (2/7) mengundang perhatian dunia. Tak terkecuali pelaku pasar saham, yang sebagian besar memperkirakan Brasil bakal mengatasi Belanda. hps/L-3

Eddy Sugito (Direktur Penilaian Perusahaan BEI)

“Saya pegang Brasil. Kalau dilihat dari empat pertandingan yang sudah dilakoni masing-masing tim, Brasil lebih meyakinkan. Mereka memiliki striker yang tajam dan agresif. Sedangkan Belanda, meski menang, pola permainannya tidak seagresif Brasil. Skor 3-1 untuk Brasil.”

Michael Steven (Presdir Kresna Graha Securindo)

“Saya jelas pegang Brasil dong. Kenapa saya harus pegang Belanda, kan pernah menjajah kita. Dari sisi permainan, Brasil juga lebih baik. Saya prediksi skornya Brasil menang 2-1.”

Hariyajid Ramelan (Ketua Asosiasi Analis Efek Indonesia)

ATASI CILE I Juan (tengah) mendapatkan ucapan selamat dari pemain Brasil lainnya setelah melesakkan gol ke gawang Cile dalam laga putaran 16 besar Piala Dunia, di Stadion Ellis Park, Johannesburg, Selasa (29/6) dini hari WIB. Brasil yang unggul 3-0 bakal menghadapi Belanda di perempat final.

3

BRASIL Juan 34’, Fabiano 38’, Robinho 59’

“Kedua tim ini saya suka, tetapi secara historis kita lebih dekat dengan Belanda. Jadi saya pegang Belanda saja, pemainnya juga masih muda-muda dan mereka tim Eropa, sudah tidak banyak lagi, pasti lebih fight. Belanda akan menang 2-1.”

WAKA-WAKA Ghana luar biasa, mainnya cantik. Skill dan kecepatannya mantap. Siapa pun lawan yang nanti dihadapi Ghana, pasti terjungkal oleh goyangan “Black Stars”. Ghana juara dunia. Faisal Kimin, Bekasi Selatan Saya mendukung tim Argentina, bukan karena pemainnya ganteng-ganteng, tetapi karena tim “Tango” memainkan sepak bola indah dan enak ditonton. Yulia Sikumbang, 0813-81815xxx Prancis kena kutukan rakyat Irlandia. Memang tidak pantas Prancis berlaga di Piala Dunia 2010. Mereka harus meminta maaf kepada rakyat Irlandia yang mereka kalahkan dengan cara curang. Andre Xel Permainan Argentina memang memukau, majulah terus, libas lawan-lawanmu. Pasti kamu jadi juara. Hidup Argentina. 0853-27075xxx Belanda pasti jadi yang terbaik tahun ini. Permainan kolektif yang begitu efektif, pasukan Belanda bakal merepotkan Brasil di perempat final. Tak hanya merepotkan, mereka juga bakal balas dendam atas kekalahan di Piala Dunia 2006. Metha, 0856-2169xxx SELAMA perhelatan Piala Dunia 2010, kirimkan dukungan atau saran Anda melalui SMS ke nomor 0813-8181-7227 atau e-mail ke pialadunia@koranjakarta.com.

HASIL 16 BESAR PIALA DUNIA 2010 Selasa (29/6) WIB Brasil

3

vs

0

Cile

Paraguay

5

vs

3

Jepang*

*Adu penalti

TOP SKOR 4 Gol: Higuain (Argentina), Vittek (Slovakia) 3 Gol: Tevez (Argentina), Villa (Spanyol), Donovan (AS), Suarez (Uruguay), Mueller (Jerman), Fabiano (Brasil) 2 Gol: Forlan (Uruguay), Elano, Tiago (Portugal), Uche (Nigeria), Honda (Jepang), Eto’o (Kamerun), Podolski, Klose (Jerman), Lee, Chung-yong (Korsel), Hernandez (Meksiko), Sneijder (Belanda) 1 Gol: Tshabalala, Khumalo, Mphela (Afsel), Bendtner, Rommedahl, Tomasson (Denmark), Jung-soo, Ji-sung, C Park (Korsel), Heinze, Demichelis, Palermo (Argentina), Salpingidis, Torosidis (Yunani), Blanco, Marquez (Meksiko), Beausejour, Gonzalez (Cile), Yakubu (Nigeria), Fernandes (Swiss), A Pereira (Uruguay), Maicon, Robinho, Juan (Brasil), Yun-nam (Korut), Reid, Smeltz (Selandia Baru), De Rossi, Iaquinta, Quagliarella, Natale (Italia), Alcaraz, Vera, Riveros (Paraguay), Kuyt, Van Persie, Huntelaar, Robben (Belanda), Endo, Okazaki (Jepang), Cacau, Ozil (Jerman), Jovanovic (Serbia), Koren, Birsa, Ljubijankic (Slovenia), Holman (Australia), Gerrard, Defoe, Upson (Inggris), Bradley, Dempsey (AS), Drogba, Y Touré, Romaric, Kalou (Pantai Gading), Meireles, Simao, Almeida, Liedson, Ronaldo (Portugal), Malouda (Prancis), Kopunek (Slovakia) Kartu Merah: Lodeiro (Uruguay), Ghezzal (Aljazair), Lukovic (Serbia), Cahill, Kewell (Australia), Khune (Afsel), Kaita (Nigeria), Klose (Jerman), Gonzalez (Swiss), Kaka (Brasil), Gourcuff (Prancis), Yahia (Aljazair)

0

CILE

VS -

Dunga Terus Raba Formasi Kemenangan atas Cile tidak membuat pend k il b l i kkedukung Brasil bernapas lega, mengingat kuatan pemain bintangnya belum teruji. Di perempat final, Brasil bakal melakoni laga lebih berat karena harus menghadapi Belanda. JOHANNESBURG – Brasil menunjukkan kelasnya saat melakoni putaran 16 besar menghadapi Cile. Tanpa ampun “Tim Samba” sukses menjegal langkah Cile 3-0 di Stadion Ellis Park, Johannesburg, Selasa (29/6) dini hari WIB. Tiga gol dicetak Juan pada menit ke-34, Luis Fabiano menit ke-38, dan Robinho menit ke-59. Kemenangan ini membawa Brasil bertemu Belanda di perempat final pada 2 Juli. Namun jalan sempurna “Selecao” tak melulu membuat penggemar Brasil bernapas lega. Bahkan, kini kekhawatiran menaungi Brasil karena kekuatan pemain bintangnya belum teruji sepenuhnya dalam perjalanan menuju perempat final. Di babak penyisihan grup, Brasil hanya menang dari Pantai Gading (3-1) dan Korea Utara (2-1), sedangkan dari Portugal berbagi skor imbang tanpa gol. Melawan Cile, jelas perbedaan kualitas pemain dan tim sangat

jauh, sehingga sejak awal Brasil diprediksi melewatinya dengan mudah. Dengan kondisi ini, tak heran saat menghadapi Belanda yang lebih mulus langkahnya, kecemasan itu mengemuka. Selain bersandar dari hasil pertandingan, para pemain Brasil juga disebut kurang berlatih, sehingga ritme permainan tidak menunjukkan khas Samba. Meski hal ini dibantah dengan keras oleh Dunga, sang pelatih. “Para pemain menyukai sesi latihan. Namun satu hal, kami harus meningkatkan rasa antusias mereka. Dalam posisi seperti ini, pekerjaan utama kami memastikan pemain lebih rileks dan berusaha agar fit di laga berikutnya,” ucap Dunga. Minimnya latihan ini, diungkapkan Dunga, demi menyimpan energi para pemain untuk menghadapi laga berat melawan Belanda. “Banyak orang tidak mengerti kenapa kami menu-

runkan ritme latihan. Semua ini butuh perencanaan matang. Karena aspek fisik dan medis sangat penting,” jelas Dunga. Dunga sebagai pelatih juga belum memiliki formasi pasti “The Winning Team” yang diharapkan dapat mengalahkan Belanda, terutama lini tengahnya. Berulang kali perombakan dilakukan Dunga di posisi ini. Di awal aksi Brasil, Dunga memercayakan Felipe Melo menjadi starter, namun di perdelapan final Melo diparkir. Posisinya diganti Daniel Alves yang di laga melawan Cile cukup memberikan kontribusi. Tetapi banyak pihak mempertanyakan posisi Alves yang memiliki tipikal permainan sama dengan Maicon karena menempati posisi di sebelah kanan. Satu hal lainnya yang menjadi catatan yang dikhawatirkan yakni perilaku pemain bintangnya, Kaka. Playmaker Brasil ini kerap tak mampu mengontrol emosi saat bertanding. Akibatnya, Kaka sudah sudah tiga kali diganjar kartu kuning. Bahkan, ketika menghadapi Pantai Gading, Kaka menerima dua kartu kuning sekaligus, sehingga dikeluarkan dari arena pertandingan. Hal serupa diulang saat meng-

hadapi Cile. Kaka kembali men- kaki lebih cepat. Karena, empat dapatkan kartu kuning karena wakil lainnya, Brasil, Uruguay, melakukan pelanggaran terha- Argentina, dan Paraguay masih dap Arturo Vidal. Jika emosinya bertahan. Paraguay sukses metidak terkontrol lagi, akan men- ngalahkan Jepang dalam drama jadi ancaman bagi Brasil meng- adu penalti. Kegagalan ini bahkan memhadapi laga di fase gugur yang semakin berat. “Ini memang ma- buat kubu Cile mengalami de salah, saya tidak ingin Kaka men- javu. Pasalnya, ketika kedua dapatkan kartu kuning lagi,” ung- kalinya lolos ke putaran 16 besar, Cile kembali harus terhenti kap Dunga. Walaupun Kaka belum me- di babak ini. Sama seperti 1998 nunjukkan performa terbaik, ketika mereka tampil di Prancis. Dunga menumpukan harapan Menariknya, yang menyingkirpada pemain Real Madrid ini. kan Cile adalah tim yang sama Tanpanya, serangan dari sisi te- yakni, Brasil. Jika saat ini kalah ngah Brasil akan menurun. Serta 0-3, 12 tahun lalu, kekalahan Cile perlu dicatat, barisan tengah Bra- sama telaknya, 1-4. sil sedikit bermasalah karena tiga Rtr/AFP/tya/L-3 pemainnya maREKAMAN PERTANDINGAN sih cedera, salah satunya Elano. BRASIL (4-2-3-1) VS CILE (4-4-2) Pulang Kampung Dari kubu Cile, kegagalan melangkah ke perempat final membuat tim asal Benua Amerika ini menjadi satu-satunya wakil dari zona Conmebol yang harus angkat

1-Cesar, 2-Maicon, 3-Lucio, 4-Juan, 6-Bastos, 18-Ramires, 8-Silva, 13-Alves, 10-Kaka (20-Kleberson 81), 11-Robinho (16-Gilberto 85), 9-Fabiano (21Nilmar 76).

1-Br 1-Bravo, Brravo 4 4-Isla Isla (20 (20-Millar Millar 62) 62), 5-Contreras (21-Tello 46), 5 C 2-Fuentes, 8-Vidal, 11-Gonzalez (10-Valdivia 46), 6-Carmona, 18-Jara, 9-Suazo, 15-Beausejour, 7-Sanchez.

STATISTIK Milito Tendangan ke gawang Tendangan melenceng Penguasaan bola Sepak pojok Offside Pelanggaran Kartu kuning Kartu merah

6 11 51 8 1 15 2 0

2 7 49 6 1 17 3 0

Derita “Les Bleus” yang Tak Berujung

S

udah jatuh tertimpa tangga. Idiom itu jelas familiar di telinga masyarakat Indonesia. Tetapi kalimat itulah yang paling tepat untuk menggambarkan tim nasional Prancis belakangan ini. Tersingkir cepat dari putaran final Piala Dunia 2010 sudah begitu menyakitkan bagi salah satu raksasa Eropa sekaligus finalis tahun lalu itu. Kegagalan itu makin buram ketika wajah “Les Bleus” semakin tercoreng dengan perseteruan yang mengiringi tim Prancis. Perseteruan itu berujung pengusiran Nicolas Anelka oleh Raymond Domenech dan diparkirnya para pemain senior karena protes kerasnya. Akhirnya, Presiden Prancis, Nicolas Sarkozy, pun harus turun tangan meredam kekisruhan tersebut, meski timnya tetap tak mampu mengelak dari kegagalan. Akibat kejadian beruntun itu, Presiden Federasi Sepak Bola Prancis (FFF), Jean-Pierre Escalettes, akhirnya mengundurkan diri. Dia mengaku tidak sanggup lagi menanggung beban dosa atas kegagalan Prancis. Belum usai situasi kelam yang dialami kubu Prancis, kabar buruk kembali datang. FFF mendapat ancaman keras dari induk organisasi sepak bola dunia, FIFA. Jika peme-

rintah melakukan intervensi terhadap organisasi tersebut, FIFA akan memberikan sanksi bagi FFF. Hukuman itu muncul terkait masalah Piala Dunia. Kekecewaan mendalam dari kegagalan dan kekisruhan tim Prancis membuat pemerintah, dalam hal ini Sarkozy, ikut angkat bicara. Bahkan dia bertemu dengan Thierry Henry dan mengatakan Prancis membutuhkan perubahan besar. Hal serupa diamini Menteri Olah Raga Prancis, Roselyne Bachelot, pekan lalu, ketika menanggapi pengunduran diri Escalettes. Parliamentary Commission of the National Assembly—parlemennya Prancis—juga ikut andil dengan meminta pertanggungjawaban dari Domenech dan Escalettes dalam pertemuan mereka hari ini. Situasi itulah yang memancing FIFA angkat bicara. Presiden FIFA, Sepp Blatter, mengingatkan Pemerintah Prancis untuk tidak gegabah dengan ikut campur dalam urusan rumah tangga federasi sepak bolanya. “Di Prancis mereka membuat affaire d’Etat dengan sepak bola, tetapi sepak bola berada sepenuhnya di tangan federasi. Federasi Prancis dapat menyerahkan kasus ini kepada FIFA, terutama kasus intervensi politik, walaupun setingkat presiden. Ini adalah

pesan. Kami akan membantu federasi, dan jika tidak terselesaikan dengan konsultasi, kami harus menghukum federasinya,” ujar Blatter tegas seperti dilansir Reuters, Selasa (29/6). Dengan adanya hukuman FIFA, Prancis harus bersiap tidak tampil di Piala Eropa 2012 karena mereka tidak boleh tampil di turnamen resmi. Padahal, tahun depan, kualifikasi menuju putaran final sudah harus diselenggarakan, sedangkan hukuman bagi intervensi pemerintah tidak boleh mengikuti kompetisi resmi selama dua tahun. Jika hukuman itu tak dapat ditolak, Prancis benar-benar mengalami kejatuhan dalam dunia sepak bolanya. Bahkan, mereka menjadi federasi sepak bola terbesar pertama yang akan mendapatkan hukuman. Sebelumnya, federasi sepak bola yang pernah terancam ialah Jerman pada 2005, namun FIFA batal memberikan hukuman karena masalahnya bisa diselesaikan dengan damai. Namun, banyak negara juga merasakan hukuman dari FIFA. Seperti Irak pada Mei 2008, Kenya 2006, Yaman 2005, dan tahun ini El Salvador. Tahun lalu, Indonesia juga nyaris terancam ketika PSSI ramairamai digoyang demi menggusur Nurdin Halid dari kursi ketua umum. tya marenka/L-3

Thierry Henry (kiri) dan Hugo Lloris REUTERS/CHARLES PLATIAU


IHSG

DOW JONES*

EKONOMI HANGSENG

DOLLAR AS

EURO

Rabu 30 JUNI 2010

9

29 Juni 2010

MINYAK

EMAS

-2,11%

-0,05%

-2,31%

0,77%

0,92%

-2,02%

-0,02%

2.893,37

10.138,52

20.248,90

Rp9.033 per dollar AS

Rp11.091 per Euro

76,64 dollar AS per barel

1.238,40 dollar AS per Toz

*Hingga 25/6

Kecenderungan Harga I Inflasi Juni yang Lebih Tinggi di Luar Kebiasaan

10 SAHAM MARGIN TERAKTIF 29 JUNI 2010

Kode

Volume

TLKM

24.550.500

2.621

7.700

ADRO

56.475.000

2.196

1.970

ANTM

28.158.000

2.195

1.940

INDF

58.054.000

2.152

4.050

BUMI

138.181.000

2.093

1.870

LPKR

97.469.000

1.874

500

PGAS

33.742.500

1.873

3.825

2.729.000

1.415

47.500

BTEL

342.652.500

1.109

167

INCO

11.135.000

1.051

3.775

ASII

Frek

Penutupan

Harga Pangan Pengaruhi Inflasi Akselerasi laju inflasi pada Juni masih dipengaruhi kenaikan harga pangan. Apalagi, saat ini cenderung terjadi anomali cuaca, seperti curah hujan yang agak berlebihan.

“Polling” Inflasi Juni 2010 Narasumber Mandiri Sekuritas Stanchard Chartered BII Danamon Danareksa

SUMBER:BEI

Kalbe Farma Bisa Menguat 2.250

Saham KLBF

1.950

Rp2.100 .

1.650 31

3

8

11

16

21

24

MEI

29

JUN

JAKARTA – Potensi pertumbuhan pendapatan signifikan tahun ini bisa menjadi insentif menarik bagi pemodal yang ingin mengoleksi saham PT Kalbe Farma Tbk. Apalagi perseroan merupakan salah satu penguasa pasar untuk produk farmasi dan makanan kesehatan. Untuk menjaga pendapatan dan kinerja yang berkesinambungan, perseroan berencana mengakuisisi beberapa perusahaan farmasi. Akuisisi itu diharapkan akan mendukung kinerja pertumbuhan usaha di masa yang akan datang. “Kami melihat upaya akuisisi tersebut akan memberikan dampak yang signifikan bagi pertumbuhan usaha di tahun yang akan datang. Variasi produk serta efisiensi, termasuk potensi peningkatan pangsa pasar produk yang berkualitas pasca-akuisisi tersebut, juga akan menjadi beberapa katalis pertumbuhan perusahaan tahun 2010,” jelas analis Akhmad Nurcahyadi dalam riset yang disampaikan di Jakarta, kemarin (29/6). Untuk merealisasikan akuisisi tersebut, perseroan memiliki posisi kas yang cukup kuat. Diperkirakan tidak akan mengalami kesulitan untuk merealisasikan hal tersebut. Di samping itu, kinerja perseroan tidak terlalu terpengaruh karena persaingan yang semakin ketat serta potensi masuknya pemain baru farmasi ke pasar Indonesia. Dengan gambaran seperti itu, analis masih merekomendasikan pemodal untuk membeli saham Kalbe Farma. Target harga yang ditetapkan untuk saham ini bisa mencapai 2.150 rupiah per lembar. Pada perdagangan kemarin, harga saham berkode KLBF turun 2.050 rupiah per lembar. Frekuensi transaksi tercatat mencapai 423 kali, sedangkan volume transaksi mencapai 10,1 juta lembar senilai 20,94 miliar rupiah. hps/E-8

STATISTIK

L

aju inflasi Juni diperkirakan sedikit terakselerasi dibandingkan bulan sebelumnya. Namun, faktor pendorong inflasi masih sama, yaitu kenaikan harga pangan. Pascapanen raya pada Maret, harga pangan memang sering kali menjadi faktor utama penyebab inflasi. Selain pasokan pangan yang berkurang setelah panen raya, faktor cuaca juga ikut memengaruhi produksi pertanian. “Akselerasi laju inflasi pada Juni masih dipengaruhi kenaikan harga pangan. Apalagi, saat ini cenderung terjadi anomali cuaca, seperti curah hujan yang agak berlebihan,” kata ekonom Bank Danamon Helmi Arman di Jakarta, Selasa (29/6). Selain harga pangan, lanjut Helmi, harga emas di pasar internasional juga naik. Krisis fiskal di Yunani membuat sejumlah harga komoditas mengalami kenaikan akibat pelarian dana dari pasar finansial. Selain minyak, emas juga menjadi komoditas pilihan investor. “Kenaikan harga sejumlah komoditas membuat laju inflasi inti sedikit terakselerasi, meskipun tidak terlalu signifikan. Hal ini karena ada kompensasi dari harga produk non makanan yang masih belum menunjukkan tanda-tanda kenaikan,” kata Helmi. Memasuki semester II, tambah Helmi, tekanan inflasi akan semakin terasa. “Mulai ada pertanda akan tekanan inflasi yang lebih signifikan. Namun sampai saat ini, tekanan dari sisi demand belum terlalu besar,” kata dia. Ekonom Standard Chartered Eric Alexander Sugandi mengatakan inflasi Juni masih akan didominasi oleh faktor harga bahan makanan. “Beberapa komoditas seperti beras atau cabai terlihat mengalami kenaikan harga,” ujar dia. Penyebab kenaikan harga komoditas tersebut, lanjut Eric, adalah musim panen raya yang sudah berakhir. “Panen

pertama sudah selesai, sementara musim panen berikutnya belum masuk. Selain itu, faktor cuaca juga menyebabkan pasokan bahan pangan terganggu,” kata dia. Saat ini, tambah Eric, curah hujan cukup tinggi padahal biasanya sudah masuk musim kemarau. “Di beberapa sentra pertanian, terjadi gagal panen karena tanaman yang rusak. Intinya terdapat tekanan dari sisi supply,” kata dia. Selain bahan makanan, menurut Eric, terdapat faktor lain yang mendorong inflasi Juni, yaitu kecenderungan kenaikan harga minyak. “Kenaikan harga Juli 2010 minyak menyebabkan biaya perdagangan internasional naik. Biaya importasi bahan baku maupun barang modal naik, sehingga sedikit banyak memengaruhi pembentukan harga di dalam negeri,” papar dia. Tekanan inflasi, kata Eric, akan semakin dirasakan pada Juli. “Inflasi Juni masih relatif terJul-05 l-05 kendali, tetapi akan meningkat pada Juli. Penyebabnya adalah kenaikan TDL (tarif dasar listrik) dan tahun akademik baru,” kata dia.

Inflasi Bulanan 0,37 0,4 0,51 0,46 0,51

Inflasi Tahunan 4,43 4,5 4,57 4,52 4,57

Pertumbuhan Ekspor (y-y) 36 36,1 34,6 32,5 49,34

Pertumbuhan Impor (y-y) 4,5 53,8 49,2 41,6 53,09

Pergerakan Inflasi (y-o-y) 16,00%

12,00% 12, % 12,00%

Mei 2010

4,16%

0,78%

Di Luar Kebiasaan Ekonom BII Maybank Juniman mengatakan inflasi Juni yang diperkirakan lebih tinggi dibandingkan Mei adalah di luar kebiasaan. “Justru biasanya inflasi Juni lebih rendah dibandingkan Mei, tetapi tahun ini sepertinya ada pengecualian. Hal ini terjadi karena adanya masa paceklik dan kenaikan harga komoditas di pasar global,” kata dia. Inflasi Juni, lanjut Juniman, memang masih didorong oleh bahan makanan. “Terdapat kenaikan harga yang cukup fantastis pada Juni, misalnya harga telur ayam yang naik 20 persen atau harga daging sapi yang naik 200-300 persen,” kata dia. Di luar bahan makanan, tambah Juniman, inflasi Juni juga

Trade Balance (dollar AS) 1,4 miliar 0,8 miliar 1 miliar 1,38 miliar 2,05 miliar

8,00 8,0 0% 0 % 8,00%

4,00% 0%

0,00% %

Feb-06

Sep-06

Apr-07

Nov-07 Nov ov v-07 -0

Jun-08 08

Jan-09

Ags Ags-09 -09 09

Mar Mar-10 -10 10

-4,00%

didorong oleh sektor pendidikan. “Biasanya tahun ajaran baru dimulai pada Juli. Namun tahun ini agak bergeser ke Juni,” kata dia. Sementara dalam hal perdagangan internasional masih terjadi kecenderungan seperti bulan-bulan sebelumnya, yaitu pertumbuhan impor yang lebih tinggi dibandingkan pertumbuhan ekspor. “Hal ini tentunya membuat surplus neraca perdagangan, termasuk neraca berjalan, terus dalam tren menurun,” tegas Helmi. Kenaikan impor, lanjut Helmi, lebih didorong oleh impor migas. “Oleh karena itu, mungkin pertumbuhan impor yang sangat tinggi hanya akan bersifat sementara. Mungkin akan mulai menurun pada Mei,” ujar dia.

Dengan begitu, menurut Helmi, tren tergerusnya surplus neraca perdagangan juga diperkirakan tidak akan terjadi secara cepat. “Potensi berkurangnya surplus neraca perdagangan memang ada. Namun, data yang ada sejauh ini belum empiris menunjukkan bahwa hal ini akan berlangsung cepat,” kata dia. Sinyalemen yang harus menjadi perhatian, tambah Helmi, adalah apabila sektor manufaktur dalam negeri tidak mampu tumbuh. “Apabila sektor manufaktur tidak mampu memenuhi permintaan dalam negeri, maka ke depan impor barang konsumsi akan naik. Hal ini tentu-

nya akan berdampak serius,” tegas dia. Sementara Eric menyatakan bahwa perekonomian global yang mulai pulih membuat ekspor Indonesia meningkat. “Dalam pantauan kami, ekspor migas memang menurun, namun hal tersebut terkompensasi oleh peningkatan ekspor nonmigas yang menunjukkan proses pemulihan ekonomi global,” kata dia. Juniman menambahkan ekspor Indonesia pada Mei cukup tinggi karena faktor nilai tukar. Pada Mei, nilai tukar rupiah melemah akibat imbas puncak krisis fiskal Eropa. “Depresiasi rupiah memberikan insentif tersendiri bagi ekspor Indonesia karena harga komoditas maupun produk menjadi lebih murah,” kata dia. aji/E-8

Kurs Transaksi BI (Rp) Mata Uang

Kurs Jual

Kurs Beli

7.905,12

7.824,05

81,07

Euro

11.146,88

11.034,57

112,31

Pound Inggris

140,42

Dollar Australia

^ Spread

13.710,50

13.570,08

Dollar Hong Kong

1.166,63

1.155,02

11,61

Yen Jepang (100)

10.174,85

10.070,59

104,26

Ringgit Malaysia

2.814,01

2.783,52

30,49

Peso Filipina Dollar Singapura

195,58

193,52

2,06

6.539,40

6.468,51

70,89

Baht Thailand Dollar AS

280,53

277,32

3,21

9.078,00

8.988,00

90,00

SUMBER: BANK INDONESIA

28 JUNI 2010

Bursa Global Indeks

28-Jun

29-Jun

^%

IHSG Jakarta

2.955,73

2.893,37

-2,11

6.157,22

6.022,27

-2,19

20.726,68 20.248,90

-2,31

Frankfurt Dax Index Hang Seng Index Singapore Strait Times

2.869,99

2.830,34

-1,38

KL Composite Index

1.325,54

1.319,84

-0,43

Tokyo Nikkei 225

9.693,94

9.570,67

-1,27

Shanghai SE A Index

2.657,70

2.544,36

-4,26

Philipine SE Index

3.363,90

3.372,71

0,26

804,4

799,09

-0,66

Stock Exchange of Thai Dow Jones Ind Average*

10.143,81 10.138,52

SUMBER: BLOOMBERG

-0,05 *HINGGA 28/6

Jangan Anggap Enteng Kenaikan TDL

T

anpa terasa 2010 sudah separo jalan. Dalam hal inflasi, belum ada tekanan yang signifikan selama semester I ini. Bahkan sempat terjadi satu kali deflasi, yaitu sebesar 0,14 persen pada Maret. Deflasi tersebut terjadi akibat faktor panen raya yang menurunkan harga bahan pangan, terutama beras. Namun, sebagian pihak telah memperkirakan bahwa kondisi pada semester II akan sama sekali berbeda. Tekanan inflasi akan lebih terasa, terutama akibat faktor musiman serta kenaikan harga barang dan jasa yang diatur pemerintah (administered price). Bank Dunia memperkirakan laju inflasi Indonesia pada 2010 sebesar 6,4 persen, lebih ting-

10 BURSA EFEK Kinerja Broker » Kalangan broker atau perusahaan efek terus mengeluhkan biaya penjaminan emisi. Broker sulit mengharapkan lebih dari bisnis ini karena fee penjaminan emisi terus mengecil.

gi dibandingkan perkiraan pemerintah yang 5,3 persen. Laju inflasi akan mulai terakselerasi saat memasuki semester II, meningkat dua kali lipat dibandingkan semester I. Menurut kajian Bank Dunia, harga komoditas di pasar internasional diperkirakan meningkat seiring kenaikan permintaan. Hal tersebut sedikit banyak akan memengaruhi pembentukan harga di dalam negeri. Kemudian, Bank Dunia juga menyoroti potensi kenaikan permintaan di dalam negeri yang ditunjukkan dengan pertumbuhan pesat kredit. Hingga pekan ketiga Juni, pertumbuhan kredit tercatat sebesar 7,44 persen (y-d) dan 18,42 persen (y-y). Pada semester II, pertumbuhan kredit diperkira-

kan semakin terakselerasi. Akan tetapi, peningkatan permintaan dalam negeri tersebut masih belum mampu ditampung oleh dunia usaha. Akibatnya, terjadi inflasi karena faktor permintaan (demand pushed inflation). Masih di sisi permintaan, konsumsi masyarakat akan memuncak pada semester II karena berbagai hari raya keagamaan dan libur sekolah. Biasanya, Ramadan dan Idul Fitri (yang jatuh pada Agustus-September) merupakan puncak dari konsumsi masyarakat dan menjadi puncak laju inflasi. Selain konsumsi masyarakat, Bank Dunia juga melihat dampak inflatoir dari kenaikan tarif dasar listrik (TDL). Mulai Juli, pemerintah mulai memberlakukan

13 EKONOMI INTERNASIONAL Pemulihan Ekonomi » Uni Eropa mengumumkan kepercayaan konsumen dan bisnis di Eropa pada Juni 2010 hanya sedikit mengalami peningkatan di tengah ekspektasi terhadap pemulihan.

kenaikan TDL sebesar 10 persen. Kenaikan TDL diperkirakan mampu memberikan sumbangan inflasi maksimal 0,5 persen. Pengamat energi Universitas Airlangga, Komaidi, mengatakan kenaikan TDL memang memberikan dampak inflasi yang tidak bisa dianggap enteng. “Apabila dihitung berdasarkan tambahan terhadap inflasi nasional, maka akan menambah inflasi sebesar 1,2 persen,” ujar dia. Namun, kata Komaidi, inflasi yang dialami beberapa sektor industri diperkirakan lebih tinggi. “Dari sisi sektoral, utamanya sektor yang energy intensive, dampaknya besar. Bisa mencapai 6-8 persen,” tegas dia. Sekretaris Jenderal Ikatan Sarjana Ekonomi Indonesia

(ISEI) Anggito Abimanyu mengatakan tekanan inflasi memang diperkirakan mulai dirasakan pada semester II. Meskipun demikian, laju inflasi sepanjang 2010 diproyeksikan masih di bawah enam persen. “Memang ada tekanan inflasi. Namun sepertinya masih terkendali, saya kira paling tinggi 5,5 persen,” ujar Anggito, yang pernah menjabat sebagai Kepala Badan Kebijakan Fiskal Kementerian Keuangan. Kenaikan TDL, lanjut Anggito, sepertinya tidak terlalu signifikan dalam mendorong laju inflasi. “Jangan ditakut-takutilah. Kenaikan TDL tidak besar, kalau 10 persen seharusnya masih bisa di-absorb oleh dunia usaha,” tegas dia. aji/E-8

15 SEKTOR RIIL Sektor Penerbangan » Kemenhub menyebutkan kualitas avtur di Bandara Juanda cukup baik. Hal ini sebagai bantahan tim penyelidik kasus pendaratan darurat pesawat Cathay Pacific CX780.


10

BURSA EFEK

Rabu 30 JUNI 2010

PT BA Tbk Rp17.350

Rp17.450

31 Mei

29 Juni

ANALISIS: RENCANA perseroan membangun jaringan angkutan kereta api PT Tambang Batubara Bukit Asam (PTBA) melalui anak usaha patungannya, PT Bukit Asam Transpacific Railway (BATR), akan berjalan mulus. Saat ini, BATR menjajaki pinjaman dari empat bank asal China untuk membiayai proyek tersebut. Target harga » Rp18.900 Panin Sekuritas » BELI

BULLS & BEARS

®

ANALISIS: SELAMA 2010 Jasa Marga diperkirakan akan membukukan pendapatan 4,3 triliun rupiah dengan laba bersih Rp1,28 trilyun.

PT Jasa Marga Tbk

PT Telekomunikasi Indonesia Tbk Rp7.750 Rp7.900

Rp1.970 Rp2.175

31 Mei

29 Juni

Target harga » 2.000 BNI Securities » TAHAN

31 Mei

29 Juni

ANALISIS: TLKM telah menetapkan tingkat bunga obligasi seri A dengan tenor lima tahun sebesar 9.6 persendengan total dana satu triliun rupiah. Untuk obligasi Seri B, bunga dipatok 10,2 persen dengan tenor 10 tahun dan target dana 1,9 triliun rupiah. Dana digunakan untuk ekspansi usaha. Target harga » 8.050 Bhakti Securities » BELI

» Bursa China Anjlok

Kinerja Broker

Biaya Jaminan Emisi Tak Wajar

Kemungkinan Terjadi Koreksi JAKARTA – Potensi koreksi membayangi kinerja bursa domestik pada perdagangan hari ini. Kinerja bursa global dan regional masih akan menjadi fokus perhatian investor setelah pada perdagangan kemarin masih mengalami guncangan. Meskipun dari dalam negeri isu fundamental ekonomi dan situasi politik relatif terkendali dan berjalan normal, minimnya stimulus dan sentimen positif di pasar belum bisa menggerakkan pasar secara keseluruhan. “Bursa regional kemarin masih bergerak negatif, belum ada stimulus yang cukup kuat untuk menopang indeks. Saya pikir besok (hari ini) masih akan koreksi,” ujar Kepala Riset Recapital Securities Pardomuan Sihombing, di Jakarta, Selasa (29/6). Bursa regional dan global masih dihinggapi kekhawatiran terkait dengan masalah krisis utang di Eropa. Di Eropa, 100 bank kembali melakukan stress test tahap kedua untuk mengukur seberapa kuat bank-bank tersebut mengahadapi guncangan pada sistem keuangan. Investor khawatir, sektor perbankan di Eropa sedikit rapuh untuk menopang pertumbuhan ekonomi global. Sementara itu, harga saham di China anjlok pada saat pencatatan saham Agricultural Bank of China. Ini memperlihatkan likuiditas di China sangat ketat, tidak sebesar yang diperkirakan. “Saya rasa indeks tidak bisa lepas dan masih akan ikut arus negatif bursa regional. Eropa dan kemungkinan Amerika Serikat (AS) akan ikut terseret,” ujar pengamat pasar modal Lauthandana Securindo, Willy Sanjaya. Pardomuan memperkirakan pergerakan indeks hari ini berada pada kisaran 2.850 – 2.950 poin. Sejumlah saham yang layak dibeli pada harga koreksi adalah Bank Mandiri, Perusahaan Gas Negara, dan Semen Gresik. Pada perdagangan kemarin, indeks harga saham gabungan (IHSG) turun 2,11 persen menjadi 2.893,37 poin. Frekuensi transaksi tercatat mencapai 75.096 kali, sementara volume transaksi mencapai 3,39 miliar lembar senilai 3,29 triliun rupiah. hps/E-8

IHSG 3.000 2.950 2.900

REUTERS/STRINGER

»

Seorang pelaku pasarduduk di depan papan elektronik milik sebuah perusahaan sekuritas di Huaibei, Provinsi Anhui, China, Selasa (29/6). Indeks harga saham bursa China anjlok 4,3 persen akibat pencatatan saham Agricultural Bank of China. Ini memperlihatkan likuiditas di China sangat ketat atau tidak sebesar yang diperkirakan selama ini.

Aktivitas Emiten I Kim Eng Securities Jadi Pembeli Terbesar

Trik Eatertainment Dihentikan Otoritas

2.850

Otortitas bursa sudah beberapa kali menanyakan kepada manajemen Eatertainmen soal rencana bisnis mereka pasca diambil alih oleh Grup Rajawali.

2.800 2.750 2.700 2.650 2.600

31

/5 2/ 6 4/ 6 6/ 6 8/ 6 10 /6 12 /6 14 /6 16 /6 18 /6 20 /6 22 /6 24 /6 26 /6 26 /6

2.550

JAKARTA – Aktivitas perdagangan saham PT Central Proteinaprima Tbk kembali dihentikan sementara (suspensi) oleh Bursa Efek Indonesia (BEI). Otoritas bursa menilai penjelasan yang disampaikan perseroan terkait restrukturisasi obligasi belum memuaskan. ”Bursa saat ini sedang menyampaikan permintaan penjelasan lebih lanjut atas keterbukaan informasi tersebut kepada Perseroan. Bursa meminta kepada pihak yang berkepentingan untuk selalu memperhatikan keterbukaan informasi yang disampaikan perseroan,” ujar I Gede Nyoman Yetna dalam keterbukaan informasi yang disampaikan kemarin. Sebelumnya, perseroan sudah menyampakan keterbukaan informasi terkait restrukturisasi obligasi yang diterbitkan anak perusahaan, Blue Ocean Resources, senilai 325 juta dollar AS yang dijamin penuh oleh perseroan. Akhir 2009, Blue Ocean tidak sanggup membayar bunga obligasi 17 juta dollar AS yang jatuh tempo pada 28 Desember 2009. Dalam penjelasannya, Sekertaris Perusahaan CP Prima Albert Sebastian menjelaskan perseroan belum mencapai kesepakatan dengan pemegang obligasi untuk melakukan restrukturisai untuk pembayaran bunga yang jatuh tempo pada 28 Juni 2010. “Apabila standstill agreement menjadi kedaluwarsa sebelum perseroan dan bondholders mencapai suatu kesepakatan untuk restrukturisasi, maka perseroan akan mengupayakan untuk memperpanjang periode standstill, seperti apa yang tertera di dalam standstill agreement. Namun seperti yang kerap terjadi di dalam situasi yang kompleks adalah sangat sulit untuk memprediksi kapan kesepakatan restrukturisasi tersebut akan tercapai,” ujar Albert. hps/E-8

JAKARTA – Otoritas bursa mengingatkan pelaku pasar tidak terjebak dengan trik perdagangan saham PT Eatertainment International Tbk. Bursa Efek Indonesia (BEI) akhirnya memutuskan untuk menghentikan aktivitas perdangangan (suspensi) saham berkode SMMT tersebut. “Ini benar-benar spekulasi yang terjadi di pasar. Perseroan memang sudah menyampaikan pergantian manajemen. Tetapi sampai sejauh ini perseroan belum menyampaikan rencana aksi korporasi atau mengubah core bussines (bisnis inti),” ujar Direktur Penilaian Perusahaan BEI Eddy Sugito di Jakarta, Selasa (29/6). Eddy menyampaikan otorititas bursa sudah beberapa kali menanyakan kepada manajemen Eatertainmen soal rencana bisnis mereka pasca pengambilalihan oleh Grup Rajawali. Di samping itu, Eddy membenarkan bahwa Grup Rajawali sudah memasukkan Nicholas B Tirtadinata dan Darjoto Setiawan masuk dalam manejemen Eatertainment. Terkait perubahan bisnis inti perseroan, Eddy menuturkan bisnis makanan cepat

KOIN Saham Teraktif

Bursa China

JAKARTA - Data harian emiten Bursa Efek Indonesia (BEI) di Jakarta, Selasa, menunjukkan saham PT Kokoh Inti Arebama Tbk (KOIN) menempati posisi teratas dari 10 saham teraktif, dengan frekuensi transaksi 3.375 kali serta volume 71 juta lembar saham senilai 16,193 miliar rupiah. Menurut data perdagangan BEI, mengikuti saham KOIN saham teraktif yang diperdagangkan di BEI adalah PT Bhakti Investama Tbk (BHIT), PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM), PT Adaro Energy Tbk (ADRO), PT Aneka Tambang Tbk (ANTM). Selain itu, PT Bumi Resources Tbk (BUMI), PT Pakuwon Jati Tbk (PWON), PT Lippo Karawaci Tbk (LPKR), dan PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS). Saham KOIN menempati tempat teratas dari 10 saham teraktif yang diperdagangkan dan ditutup melemah 20 poin menjadi 205 rupiah per saham. Mengikuti KOIN, saham BHIT turun 8 poin menjadi 129 rupiah, TLKM turun 200 poin menjadi 7.700 rupiah, ADRO turun 80 poin menjadi 1.970 ruppiah, ANTM turun 85 poin menjadi 1.940 rupiah, INDF melemah 25 poin menjadi 4.050 rupiah, BUMI turun 30 poin menjadi 1.870 rupiah, LPKR turun 20 poin menjadi 500 rupiah, dan PGAS turun 100 poin menjadi 3.825 rupiah. Sementara keseluruhan perdagangan hari ini (Selasa), IHSG ditutup terkoreksi 62,361 poin (2,29 persen) ke posisi 2.893,371. Sebanyak 191 saham turun, 33 saham naik dan 57 saham tidak bergerak. Ant/E-8

SHANGHAI – Rencana Agricultural Bank of China (AgBank) untuk melepas sahamnya ke publik (IPO) hari ini (30/6) ternyata memengaruhi pasar modal di Negeri Tirai Bambu. Indeks harga saham di China jatuh hingga berada pada level terendah dalam 14 bulan terakhir. Pasalnya, aliran investasi terhadap saham di bursa Shanghai banyak yang dialihkan untuk membayar IPO AgBank. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Shanghai jatuh sekitar empat persen menjadi 2.430,3 poin atau berada pada level terendah sejak April 2009. Dikhawatirkan, penurunan tersebut akan me-

PORTOFOLIO CP Prima Disuspen

saji dengan merk dagang Paparons masih akan dilanjutkan. Mengenai rencana untuk masuk ke bisnis perkebunan kelapa sawit hingga saat ini masih belum jelas. “Mereka katakan akan tetap menjalankan Paparons, kalau mereka mau masuk ke bisnis lain mungkin saja. Tetapi menurut mereka belum ada yang bisa disampaikan saat ini,” tambah Eddy. Sekadar informasi, April silam dua perusahaan terafiliasi dengan grup Rajawali, Green Palm Resources dan Mutiara Timur Pratama, mengakusisi mengambil alih 70,85 persen saham Eatertainment senilai 12,74 miliar rupiah. Ada dugaan Eatertainment akan melakukan alih usaha ke per-

kebunan kelapa sawit. Sebelumnya Divisi Pengawasan dan Kepatuhan BEI menegaskan sudah melakukan pengawasan terhadap transaksi saham ini. Harga saham Eatertainment dari periode 20 Juni – 28 Juni 2010 meningkat signifikan 272,34 persen dari harga 470 rupiah per lembar menjadi 1.750 rupiah per lembar saham. Direktur Pengawasan dan Kepatuhan BEI Uriep Budhi Prasetyo mengatakan akan memeriksa pihak-pihak yang melakukan transaksi. Untuk itu, BEI akan meminta data dari perusahaan efek yang melakukan transaksi. “Kami sudah minta dokumen untuk diperiksa, namun belum bisa kami disclosed. Kita akan periksa juga (broker). Kalau manajemen dipanggilnya nanti jika diperlukan,” katanya Direktur Pengawasan Transaksi dan Kepatuhan Bursa Efek Indonesia (BEI), Uriep Budhi Prasetyo, di Jakarta, Senin (28/6).

Pergerakan Harga Saham SMMT 1.750

29 Mei

28 Juni

Transaksi Broker Sejak periode 21 Juni hingga 28 Juni broker paling banyak membeli saham Eatertainment, di antaranya PT Bhakti Securities yang membeli 82 lot pada harga rata-rata 1.161,95 rupiah, PT Indopremier Securities membeli 77 lot pada harga rata-rata 900 rupiah, PT Pratama Capital membeli sebanyak 50 lot pada harga rata-rata 580 rupiah, dan PT Dwidana Sakti Sekurindo yang membeli 50 lot pada harga rata-rata 500 rupiah. Sedangkan broker pembeli terbesar, di antaranya PT Kim Eng Securities yang menjual 156 lot dengan harga rata-rata 819,04 rupiah, PT Erdhika Securities melego 150 lot pada harga rata-rata 1.034,67 rupiah, PT Pratama Capital menjual 50 lot pada harga rata-rata 1.132 rupiah, dan PT Dwidana Sakti Sekurindo melepas 50 lot pada harga rata-rata 580 rupiah per lembar. Sementara itu, terkait aktivitas tidak wajar saham PT Inovisi Tbk, Eddy menjelaskan belum ada hal-hal material terkait aksi korporasi yang akan dilakukan investo. April silam manejemen Inovisi menyampaikan akan menerbitkan saham baru dengan target perolehan dana 100 miliar rupiah. “Kita belum terima penjelasan apa pun dari Inovisi. Yang kita dengan baru rencana right issue mereka saja,” jelas Eddy. hps/E-8

JAKARTA – Kalangan broker atau perusahaan efek terus mengeluhkan biaya penjaminan emisi yang semakin tidak wajar. Broker sulit mengharapkan kontribusi lebih dari bisnis ini karena fee penjaminan emisi yang terus mengecil. PT Graha Kresna Sekurindo melaporkan pendapatan dari fee dari penjaminan emisi selama 2009 hanya mencapai lima persen atau 3,46 miliar rupiah dari total pendapatan usaha senilai 69,01 miliar rupiah. “Fee penjaminan emisi saat ini yang menjadi perhatian kita dan harus segera dicari solusinya. Jumlah emisi terus bertambah, tetapi fee yang kita terima terus berkurang,” ujar Direktur Utama Kresna Graha Sekurindo Michael Steven di Jakarta, Selasa (29/6). Michael menilai fee penjaminan emisi ini perlu diatur. Apa yang didapat perseroan dari bisnis ini tidak sesuai dengan risiko yang harus ditanggung. Jika hal ini tidak ditata, akan merugikan perusahaan efek itu sendiri. Masalah ini juga sempat menjadi perhatian Bursa Efek Indonesia (BEI). BEI kemudian mengambil inisiatif memfasilitasi pembahasan dengan anggota Asosisasi Perusahaan Efek Indonesia (APEI). Namun, hingga saat ini, belum ada hasil yang bisa disepakati bersama soal tarif perang tarif. Pada kesempatan tersebut Michael juga menyampaikan akan berusaha untuk menyeimbangkan semua sumber pendapatan. Saat ini, kontribusi terbesar pendapatan perusahaan berasal dari komisi perantara perdagangan efek yang mencapai 32 persen atau senilai 22,2 miliar rupiah. Selain itu, kontribusi terbesar kedua berasal dari pendapatan bunga yang mencapai 21 persen senilai 14,41 miliar rupiah. Ini bersumber dari memfasilitasi pendanaan transaksi nasabah atau transaksi margin. Perseroan berencana akan memperbesar nilai fasilitas pembiayaan tahun ini. Perseroan memiliki dua opsi sumber pendanaan untuk transaksi margin tersebut. Pertama, dari penerbitan saham baru (right issue) dan kedua dari penerbitan obligasi. Untuk penerbitan saham baru , belum ada target yang jelas, meskipun sudah ada rencana dari tahun lalu. Namun perbaikan kondisi pasar modal saat ini membuat perseroan melontarkan lagi rencana tersebut. Sedangkan untuk obligasi direncanakan akan menerbitakan surat utang senilai 150 miliar – 200 miliar rupiah. Obligasi ini menurut rencana akan diterbitkan pada semester II 2010. “Selain untuk margin, kita juga akan gunakan dana tersebut untuk pengembangan bisnis yang lain,” tutur Michael yang juga menargetkan laba bersih tahun ini bisa meningkat 50 persen menjadi 19 miliar rupiah. hps/E-8

IPO AgBank Goyang Pasar nyebabkan kerugian sekitar 22 persen. “Pendanaan di pasar (modal) tekor,” kata Wen Lijun, analis dari Nanjing Securities. Agricultural Bank of China (AgBank) mengungkapkan rencana menaikkan IPO di bursa Hong Kong dan Shanghai senilai 23,2 miliar dollar AS, Selasa (29/6). AgBank mengaku akan meningkatkan kapitalnya bila IPO yang tebesar itu dibayar sepenuhnya ketika mulai dilepas pada Rabu (30/6). Dengan rencana IPo tersebut, AgBank akan menjadi bank terakhir dari big four bank berpelat merah di China. AgBank rencananya akan menaikkan harga penjualan IPO di Hing-

kong menjadi 13,1 miliar dollar AS, dengan harga per lembar saham berkisar 2,88-3,48 dollar Hong Kong atau sekitar 37-44 sen AS. Sehari sebelumnya, AgBank mengungkapkan rencana peningkatan tawaran di bursa Shanghai menjadi 10,1 miliar dollar AS, dengan harga saham per lembarnya berkisar antara 2,52 – 2,68 yuan atau sekitar 37 – 39 sen AS. Dengan IPO tersebut, AgBank berharap mampu meraup dana sekitar 19 hingga 30 miliar dollar AS meski pasar masih labil. Finalisasi harga IPO tersebut akan disampaikan pada 7 Juli mendatang. Sedangkan sahamsaham AgBank tersebut mulai

diperdagangkan di bursa Shanghai pada 15 Juli dan di bursa Hong Kong sehari kemudian. Sejumlah investor utama, termasuk sumber modal asing, memunyai antusiasme kuat terhadap IPO AgBank. Ini melampaui rekor IPO yang sebelumnya dilakukan Industrial and Commercial Bank of China (ICBC) pada 2006 senilai 22 miliar dollar AS. “Bank itu (AgBank) telah bekerja dalam beberapa tahun terakhir untuk memangkas pinjaman. Pihak bank telah membuat peningkatan substantive dalam beberapa tahun lalu,” papar Xiang Junbo, chairman AgBank. Analis menilai privatisasi

AgBank memengaruhi kondisi dan iklim di bank yang selama ini mendapatkan dukungan dana dari masyarakat desa. Francis Lun, General Manager Fulbright Securities di Hong Kong mengatakan setelah AgBank go public, para nasabah dari perdesaan akan berada di bawah tekanan kuat pemegang saham baru. Pasalnya, para pemegang saham ingin memangkas defisit bank karena ketidakseimbangan neracanya. “(AgBank) merupakan anggota big four yang terparah. Namun, sejumlah upayanya mampu menunjukkan hasil nyata. Pasalnya, masih banyak ruang untuk mengembangkan diri,” papar Lun. AFP/Rtr/mad/E-8


KORAN JAKARTA

KORPORASI

®

Pertanian

Pertambangan

1,720.19

2,289.86

Industri Dasar

315.09

315.82

Rabu 30 JUNI 2010

Aneka Industri

Konsumsi

801.41

Properti 165.87

974.88 796.44

1,681.63

11 160.57

966.60

2,234.85

-2.25% 23 Juni

-2.61% 29 Juni

23 Juni

-2.07% 29 Juni

22 Juni

-1.44% 28 Juni

23 Juni

-2.25%

-1.17% 29 Juni

23 Juni

29 Juni

Aksi Korporasi I Berlian Tanker Incar Kontrak Pembangunan Lima FPSO

Usaha Maritim Butuh Kredit Berlian Laju Tanker akan membeli 12 kapal angkutan gas dan kimia dengan investasi 350 juta-370 juta dollar AS. Sebagian dari kebutuhan dana itu akan dicari dari perbankan. JAKARTA – PT Berlian Laju Tanker Tbk (BLT) berencana mencari pendanaan dari perbankan hingga 277,5 juta dollar AS atau sekitar 2,58 triliun rupiah untuk ekspansi. Dana tersebut dibutuhkan untuk menambah dana dari hasil penerbitan saham baru (rights issue) senilai 1,22 triliun rupiah. Direktur dan Sekretaris Perusahaan BLT Kevin Wong menjelaskan perusahaan perkapalan itu membutuhkan dana untuk pembelian 12 kapal angkutan gas dan kimia. Rencana ekspansi dengan total nilai 350 juta-370 juta dollar AS itu akan dilakukan secara bertahap hingga 2012.

Pemegang Saham PT Berlian Laju Tanker Tbk Publik (Bursa Efek Singapura) 8,89%

Publik (Bursa Efek Indonesia) 29,62%

PT Tunggaladhi Baskara 54,56 %

PT Berlian Laju Tanker Tbk (Treasury Stock) 6,89%

Direksi 0,04%

Paparan Keuangan paran Kinerja Keuan Keterangan

Triwulan I 2010 Triwulan I 2009 (juta dollar AS) (juta dollar AS)

Pendapatan Usaha

161,553

158,977

Keuntungan Transaksi derevatif

37,125

19,099

Laba Kotor

30,558

49,524

Laba Usaha

24,282

42,135

Laba Bersih/Rugi Bersih

24,902

73,032

Sumber : Laporan Publikasi Laju Tanker

”Porsinya 70-75 persen dari eksternal (perbankan) dan sisanya dari internal,” kata Kevin, Selasa (29/6). Saat ini, perseroan telah mendapat fasilitas pendanaan secara bertahap dari dua bank asing, yakni Deutsche Bank dan DnB NOR Bank ASA. Hingga semester pertama 2010, jelasnya, BLT telah mendapat pembiayaan 50 juta – 60 juta dollar AS dari kedua bank tersebut. Dana tersebut akan digunakan untuk pembiayaan awal, termasuk uang

muka pemesanan kedua belas kapal tersebut. Dari total 12 kapal yang telah dipesan, jelas Kevin, satu kapal sudah diserahterimakan pada semester pertama 2010, menyusul dua kapal lagi yang direncanakan tiba hingga akhir tahun ini. “Jadi tahun ini ada tiga kapal yang akan tiba,” katanya. Selain dari pinjaman perbankan, Investor Relation BLT Peter Chayson mengatakan dana untuk pembelian 12

kapal itu akan diperoleh dari hasil rights issue. ”Kami akan meminta persetujuan RUPSLB untuk rencana ini,” katanya dalam kesempatan sama. Dari total dana rights issue yang ditargetkan senilai 1,225 triliun rupiah tersebut, sekitar 75 juta dollar AS atau sekitar 697,5 miliar rupiah untuk membayar angsuran pembelian kapal, sedangkan sisanya untuk modal kerja perseroan. BLT berniat melakukan rights issue dengan melepas 5,57 miliar lembar saham dengan harga penawaran 220 rupiah per lembar saham. Setiap satu pemegang saham lama mendapat satu hak memesan efek terlebih dahulu (HMETD) dalam rights issue tersebut. BLT telah menunjuk empat pembeli siaga dalam aksi tersebut, yakni Standard Chartered Singapura, Deutsche Bank, Danatama Makmur, dan DnB NOR Bank Singapore Branch . Incar Lima FPSO Terkait kontrak baru, Kevin mengaku pihaknya tengah mengincar sejumlah proyek dari PT PGN Tbk untuk pengadaan Floating Production Storage and Offloading (FPSO). Dengan perkiraan nilai kontrak

masing-masing sekitar 150 juta dollar AS, kelima FPSO itu bisa mencapai 750 juta dollar AS. ”BLT ikut lima tender FPSO, tapi belum bisa disebutkan namanya,” katanya. Sebelumnya, perseroan telah mendapat kontrak dua FPSO masing-masing senilai 80 juta dollar AS dan 90 juta dollar AS. Selain itu, perseroan telah membentuk perusahaan patungan dengan perusahaan Teeky dari Kanada untuk mengoperasikan kapal tanker LNG dalam proyek LNG tersebut. Perseroan telah menyiapkan kapal tersebut sejak 2005 dan diharapkan segera bisa beroperasi. Analis Pefindo, Ronald Hertanto, mengatakan BLT sangat membutuhkan pendanaan eksternal untuk membayar pembelian kapal yang sudah dipesan. Pasalnya, dana internal dan tambahan dana hasil rights issue senilai 1,225 triilun rupiah dipastikan tidak akan cukup. “Dalam tiga tahun mendatang, perseroan akan butuh dana untuk pembelian kapal senilai 471,87 juta dollar AS. Yakni 168,43 juta dollar AS di 2010, 220,11 juta dollar AS di 2011, dan 83,33 juta dollar AS di 2012,” katanya, baru-baru ini. nse/E-7

23 Juni

29 Juni

DATA&AGENDA WAKTU

EMITEN

AGENDA

30 Juni 2010

PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk

RUPS

30 Juni 2010

PT Ratu Prabu Energy Tbk

RUPS

30 Juni 2010

PT Intikeramik Alamasri Tbk

RUPS

30 Juni 2010

PT Royal Oak Development Tbk

RUPS

30 Juni 2010

PT Citra Tubindo Tbk

RUPS

30 Juni 2010

PT Perdana Karya Perkasa Tbk

RUPS

30 Juni 2010

PT Agis Tbk

RUPS

30 Juni 2010

PT Arga Karya Prima Industry Tbk

RUPS

30 Juni 2010

PT Mas Murni Indonesia Tbk

RUPS

30 Juni 2010

PT Asia Natural Resources Tbk

RUPS

JENDELA Mahaka Media Garap TV Kabel JAKARTA – Perusahaan media dan hiburan, PT Mahaka Media Tbk, berencana mengembangkan usahanya dengan memasuki bisnis televisi kabel berbasis syariah. Perseroan membutuhkan dana sekitar 20 miliar – 30 miliar rupiah untuk melakukan ekspansi usaha pada semester II tahun ini. Direktur Utama Mahaka Media Rudi S Laksmana mengatakan dana tersebut berasal dari kas internal dan sebagian hasil penawaran umum saham terbatas (rights issue) V yang telah disepakati pemegang saham perseroan senilai 139,978 miliar rupiah. ”Nantinya bisnis ini akan berada di bawah naungan PT Republika Media Mandiri,” jelasnya, Selasa (29/6). Selain itu, tambah Rudi, dana rights issue tersebut akan digunakan perseroan untuk mengakuisisi dua perusahaan dan penyertaan modal di tiga perusahaan, antara lain akuisisi 80 persen saham PT Adhara Dhanapa Mahardhika senilai 12,750 miliar rupiah dan akuisisi 80,83 persen saham PT Emas Indonesia Duaribu senilai 13,5 miliar rupiah. “Dengan akuisisi dan penyertaan modal ini, perseroan akan menjadi media yang komplet terdiri atas media cetak, elektronik, radio, dan maya,” ungkapnya. wen/E-7

Prospek Properti

Pengembang Garap Proyek Dua Triliun Rupiah JAKARTA – PT Intiland Development Tbk akan segera mengembangkan proyek pembangunan perkantoran dan apartemen di atas lahan seluas 7 hektare di Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan. Proyek tersebut diperkirakan butuh investasi senilai dua triliun rupiah di luar akuisisi lahan senilai 450 miliar rupiah. “Kami estimasikan proyek ini butuh investasi sekitar 2 triliun rupiah dalam empat sampai lima tahun mendatang,” kata Vice President Capital and Investment Management Intiland, Joshua Ang, Selasa (29/6). Pembangunan proyek tersebut akan dimulai pada 2011. Rencananya, Intiland membangun dua tower (menara) untuk apartemen serta tiga menara untuk gedung perkantoran. Nantinya, seluruh apartemen dan kantor di proyek tersebut dijual, bukan disewakan. Menurut Joshua, seluruh kebutuhan investasi senilai dua triliun rupiah untuk proyek di TB Simatupang tersebut akan didanai dari hasil penjualan pre-selling (uang muka), pinjaman dari perbankan, serta kas internal perseroan. Direktur Capital and Investment Intiland Archied Noto Pradono menargetkan hasil preselling untuk proyek tersebut mencapai 40 persen dari total investasi atau 800 miliar rupiah. Sedangkan pinjaman perbankan ditargetkan mencapai 50 persen atau sekitar satu triliun rupiah. Selain proyek di TB Simatupang, menurut Archied, Intiland akan mengembangkan proyekproyek yang direncanakan tahun ini, di antaranya proyek

Fast Food Gandeng Fren JAKARTA – Pewaralaba restoran cepat saji asal Amerika Serikat dengan merek Kentucky Fried Chicken (KFC), PT Fast Food Indonesia Tbk, menggandeng operator seluler Mobile-8 melalui program Fren Gratis KFC. Dalam program ini, pengguna Fren mendapatkan ayam goreng gratis jika mengisi pulsa dengan nominal tertentu. “Konsep KFC sekarang adalah restoran cepat saji yang memberikan hiburan terbaik bagi pelanggannya. Ada sarana bermain anak, tempat meeting, ulang tahun, sampai tempat khusus untuk menggelar konser mini bagi pencinta musik,” kata General Manager Business and Development Fast Food Indonesia, Gandhi Lie, Selasa (29/6). Selain restoran cepat saji ayam goreng, Perseroan membuka KFC Coffee di berbagai cabangnya, seperti di Kalimalang, Bogor, Kemang, dan Taman Harapan Indah. Tahun ini, Perseroan menargetkan bisa meraih pendapatan dua triliun hingga tiga triliun rupiah dari seluruh restoran yang dimilikinya. dni/E-7

IPO Semen Batam Batal Lagi

RENCANA “STOCK SPLIT” I Presiden Direktur PT Intiland Development Tbk Lennard Ho Kian Guan (kiri) didampingi Direktur Manajemen Modal dan Investasi, Archid Noto Pradono (kanan) menyampaikan paparan publik, Jakarta, Selasa (29/6). Pemegang saham Intiland menyetujui rencana perseroan untuk melaksanakan pemecahan nominal saham (stock split) dengan rasio 1:2. Pemecahan saham itu bertujuan untuk meningkatkan likuiditas perdagangan sahamnya di bursa. One Park Residences, proyek kondominium di Gandaria, Kebayoran Baru, Graha Natura di Surabaya, serta pengembangan kluster di Talaga Bestari dan Kebon Melati, Jakarta. “Kami telah menaikkan anggaran belanja modal di 2010 dari 400 miliar rupiah menjadi 600 miliar rupiah,” jelasnya. Sekitar 380 miliar rupiah dari anggaran belanja modal tersebut berasal dari hasil rights issue,

sisanya dari hasil penjualan dan pinjaman perbankan. Perolehan Laba Seiring membaiknya kinerja tahun ini, Presiden Direktur Intiland Lennard Ho memperkirakan perseroan bisa meraih laba minimal 380 miliar rupiah tahun ini atau naik hingga 15 kali lipat dibandingkan laba bersih tahun lalu sebesar 25,6 miliar rupiah. “Sampai akhir tahun ini,

kami perkirakan saldo defisit modal sekitar 380 miliar rupiah akan bisa menjadi positif,” katanya. Sebelumnya, Intiland mencatat laba bersih triwulan pertama 2010 sebesar 85 miliar rupiah dan diperkirakan naik 10 persen triwulan kedua. Menurutnya, strategi baru Intiland untuk fokus pada pendapatan dari penjualan (development income) akan memberi margin yang lebih baik diban-

dingkan dengan pendapatan sewa (rental income). Analis dari Panin Sekuritas, Kinski Nastasia, menilai strategi bisnis baru Intiland untuk fokus pada development income akan berdampak pada hilangnya pendapatan rutin perseroan. “Namun, upaya ini juga sekaligus akan mengurangi bebanbeban dan biaya pemeliharaan aset,” katanya dalam kesempatan yang sama. nse/E-7

JAKARTA – Anak usaha Grup Bosowa, PT Semen Batam, diperkirakan batal melakukan penawaran saham perdana (IPO) tahun ini karena belum ada kepastian soal pembeli siaganya. Semula, IPO tersebut direncanakan terealisasi kuartal kedua tahun ini. CEO Grup Bosowa Erwin Aksa mengatakan pihaknya masih memproses rencana IPO Semen Batam, namun belum diketahui kepastian realisasinya. Perseroan juga belum menunjuk penjamin emisi untuk IPO tersebut. “Kami belum menunjuk penjamin emisi. Selain itu, pembeli siaga juga belum pasti sehingga rencana IPO tahun ini belum bisa dipastikan,” katanya, Senin (28/6). Mengenai minat perusahaan asal Dubai untuk menjadi pembeli siaga, menurut Erwin, belum jelas sehingga pihaknya belum dapat menentukan kepastian waktu IPO. Perusahaan itu merencanakan melepas 20 persen saham Semen Batam ke publik dengan target dana yang diharapkan mencapai 600 miliar rupiah, antara lain untuk meningkatkan kapasitas produksi Semen Batam. gus/E-7

AA EX EXT: 111, 112 H HAARRGG FA FAX: +62-21-315.4601 M M U U iklan@koran-jakarta.com ik M M U U HOTLINE: 021-315.2550 HO

BW FC BW FC BW FC

28.000/mmk 38.000/mmk 32.000/mmk 40.000/mmk 17.000/mmk 32.000/mmk

LELANG

BW

9.000/mmk

EKSPOSURE

BW FC

2.000.000/kavling 3.000.000/kavling

BANNER HALAMAN 1

FC

52.000/mmk

CENTER SPREAD

BW FC

35.000/mmk 40.000/mmk

FC

9.000.000/Kav/Ins

BW FC BW FC

34.000/mmk 52.000/mmk 10.000/mmk 15.000/mmk

BW

21.000/baris

BW

25.000/mmk

BW

100.000/kavling

DISPLAY Y

Proyeksi Bisnis

Kenaikan Harga Jual Untungkan Produsen Kertas JAKARTA – Tren kenaikan harga pulp (bubur kertas) dan kertas saat ini membawa sentimen positif bagi perusahaan industri kertas. Naiknya harga kertas mendorong PT Indah Kiat Pulp & Paper Tbk dan PT Tjiwi Kimia Tbk untuk meningkatkan kapasitas produksinya. Direktur Indah Kiat Pulp & Paper dan Tjiwi Kimia Agustian Rachmansjah Partawidjaja mengatakan naiknya harga pulp dan kertas dunia turut membawa keuntungan bagi perseroan. “Harga jual perseroan akan menjadi lebih tinggi ke depannya, “ ujarnya, Selasa (29/6).

Dia menjelaskan tahun ini, kedua anak usaha Sinarmas Grup tersebut menganggarkan belanja modal (capex) total 400 juta dollar AS atau sekitar 4 triliun rupiah. Capex tersebut, antara lain, untuk Indah Kiat 200 juta-300 juta dollar AS dan Tjiwi Kimia 100 juta dollar AS. Perseroan akan menggunakan dana tersebut untuk penambahan kapasitas produksi, baik pulp maupun kertas. Menurut Agustian, industri kertas saat ini berada dalam kondisi sangat baik dengan harga pulp dan kertas yang trennya naik 10 – 20 persen sejak Juni tahun lalu.

“Kenaikan harga saat ini dipicu banyaknya pabrik kertas di kawasan Amerika dan Kanada tutup karena kondisi ekonomi di kawasan tersebut,” jelasnya. Dengan meningkatnya harga pulp dan kertas, perseroan juga akan menaikkan harga jual kertas, namun angka kenaikannya belum bisa disebutkan. Tahun lalu, tambahnya, harga pulp di kisaran 600 dollar AS per metrik ton. Saat ini, harga bahan baku kertas tersebut telah naik mencapai kisaran 700-800 dollar AS per metrik ton. Sementara itu, harga jual kertas saat ini sekitar 700 dollar AS untuk soft fi-

ber dan 800 dollar AS untuk long fiber per metrik ton. “Kenaikan ini positif bagi industri kertas dalam negeri karena naiknya harga dibarengi dengan tingginya permintaan,” tuturnya. Laba Meningkat Direktur Utama Tjiwi Kimia Yudi Setiawan Lin mengungkapkan kenaikan harga pulp dan kertas membuat penjualan pada kuartal I-2010 meningkat. Hingga kuartal I tahun ini, perseroan membukukan penjualan 331 juta dollar AS atau naik 21 persen dibanding periode sama tahun lalu senilai

273,4 juta dollar AS. Laba bersih perseroan juga meningkat 36,9 juta dollar AS atau melonjak 2.058 persen dari periode sama tahun lalu senilai 1,7 juta dollar AS. Tahun ini, perseroan menargetkan penjualan tumbuh 20-30 persen menjadi 2,127 miliar – 2,304 miliar dollar AS. Analis Mandiri Sekuritas, Yohan Setio, menilai prospek industri pulp dan kertas saat ini cukup bagus, terutama untuk pasar Eropa. Ini disebabkan Eropa tidak punya lahan, sementara kebutuhan kertasnya sangat tinggi. wen/E-7

ADVERTORIAL LAPORAN KEUANGAN

KUPING

COVER EKONOMI COVER RONA

ISLAND AD OBITUARI BARIS KOLOM BARIS FOTO

KHUSUS PROPERTI & OTOMOTIF


12

DATA EFEK & ASURANSI

Rabu 30 JUNI 2010

KORAN JAKARTA

PERDAGANGAN SAHAM DAN OBLIGASI DI BURSA EFEK INDONESIA 29 JUNI 2010 SAHAM INDEKS LQ-45 Kode

SAHAM UNTUNG TERBESAR

Nama Saham

AALI

Astra Agro Lestari Tbk

ADRO

Adaro Energy Tbk.

Tertinggi Terendah

ANTM Aneka Tambang (Persero) Tbk

Naik/Turun Penutupan (Rp)

Kode

Nama Saham

Penutupan

Naik/Turun (%)

Vol

Nilai

INDONESIA BOND PRICING AGENCY (IBPA) - IGSYC

Frek

INDONESIA GOVERNMENT SECURITIES YIELD CURVE

20.550

19.650

-500

20.000

PDES

Destinasi Tirta Nusantara Tbk

220

20,88%

9.500

2.090.000

2

2.050

1.960

-80

1.970

DPNS

Duta Pertiwi Nusantara Tbk

350

11,11%

43.000

14.645.000

20

2.025

1.930

-85

1.940

RMBA Bentoel International Inv. Tbk

415

10,67%

500

207.500

1

ASII

Astra International Tbk

48.900

46.700

-600

47.500

KBLI

KMI Wire & Cable Tbk.

72

7,46%

300.500

19.570.500

5

BBCA

Bank Central Asia Tbk

5.900

5.700

0

5.800

ARTI

Ratu Prabu Energi Tbk

280

5,66%

2808500

823.815.000

381

BBNI

Bank Negara Indonesia Tbk

2.425

2.325

-75

2.350

TRIO

Trikomsel Oke Tbk

230

4,55%

22500

5.170.000

3

BBRI

Bank Rakyat Indonesia Tbk

9.700

9.100

-350

9.150

EMTK Elang Mahkota Teknologi Tbk

620

3,33%

14.500

8.745.000

10

BDMN Bank Danamon Tbk

5.450

5.250

-150

5.300

MLIA

Mulia Industrindo Tbk

335

3,08%

47000

15.745.000

5

BISI

BISI International Tbk

1.430

1.370

-70

1.370

RICY

Ricky Putra Globalindo Tbk

180

2,86%

2031000

378.883.500

204

BLTA

Berlian Laju Tanker Tbk

BMRI

Bank Mandiri (Persero) Tbk

BNBR

Bakrie & Brothers Tbk

BRPT

Barito Pacific Tbk

BTEL

Bakrie Telecom Tbk

BUMI

Bumi Resources Tbk

340

325

-5

330

CKRA Citra Kebun Raya Agri Tbk

115

2,68%

500

57.500

1

6.050

5.800

-200

5.900

TFCO

Tifico Fiber Indonesia Tbk.

210

2,44%

37000

8.377.500

21

88

2,33%

60.156.000

5.377.484.500

839

177

2,31%

3.500

616.000

3

57

55

-1

56

KARK

Dayaindo Resources Int l Tbk

1.090

1.020

-60

1.040

BAYU

Bayu Buana Tbk

173

167

-4

167

BACA

Bank Capital Indonesia Tbk

92

2,22%

71.500

6.437.000

5

1.910

1.860

-30

1.870

PRAS

Prima Alloy Steel Tbk

94

2,17%

413.500

40.247.000

38

79

75

-2

76

SPMA Suparma Tbk

240

2,13%

1.531.500

359.907.500

34

410

395

-10

400

DART Duta Anggada Realty Tbk

159

1,92%

564000

86.638.000

101

-5

143

RINA

49

-4

126

DYNA Dynaplast Tbk

DEWA Darma Henwa Tbk ELSA

Elnusa Tbk

ELTY

Bakrieland Development Tbk

148

142

ENRG

Energi Mega Persada Tbk

131

124

34.650

34.000

0

34.150

GGRM Gudang Garam Tbk HEXA

Hexindo Adiperkasa Tbk

4.950

4.800

-25

4.800

INCO

International Nickel Ind .T

3.900

3.750

-100

3.775

Katarina Utama Tbk

MYTX Apac Citra Centertex Tbk

60

1,69%

1.976.000

118.938.500

1.260

1,61%

7.500

9.500.000

3

67

1,52%

410000

26.242.000

16

11

YIELD Tenor 0,1

1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 17 18 19 20 21 22 23 24 25 26 27 28 29 30

10

9

8

7 SAHAM RUGI TERBESAR

INDF

Indofood Sukses Makmur Tbk

4.225

4.025

-25

4.050

INDY

Indika Energy Tbk

3.125

2.950

-100

2.975

INKP

Indah Kiat Pulp & Paper Tbk

2.050

1.900

-95

1.930

15.950

15.400

-400

15.450

ITMA

Itamaraya Tbk

750

-25,00%

5.000

3.750.000

1

5.000

4.950

-25

4.975

SIMA

Siwani Makmur Tbk

110

-23,61%

10.000

1.100.000

1

38.500

37.000

-800

37.700

HOME Hotel Mandarine Regency Tbk

101

-22,31%

55.000

5.685.000

6

Kode

Nama Saham

Penutupan

Naik/Turun (%)

Vol

Nilai

Frek

29 Juni

28 Juni

6,2928% 6,8339% 7,2682% 7,4863% 7,5869% 7,6529% 7,7282% 7,8287% 7,9554% 8,1027% 8,2634% 8,4308% 8,5989% 8,7636% 8,9216% 9,0708% 9,2100% 9,3385% 9,4562% 9,5631% 9,6597% 9,7465% 9,8242% 9,8934% 9,9548% 10,0092% 10,0572% 10,0995% 10,1366% 10,1691% 10,1976%

6,4162% 6,8055% 7,1112% 7,2985% 7,4219% 7,5265% 7,6378% 7,7656% 7,9106% 8,0690% 8,2355% 8,4048% 8,5723% 8,7346% 8,8891% 9,0340% 9,1685% 9,2919% 9,4044% 9,5063% 9,5978% 9,6798% 9,7528% 9,8176% 9,8749% 9,9254% 9,9699% 10,0088% 10,0429% 10,0727% 10,0986%

INTP

Indocement Tunggal Prakasa

ISAT

Indosat Tbk

ITMG

Indo Tambangraya Megah Tbk

JSMR

Jasa Marga (Persero) Tbk

2.125

2.025

-125

2.050

BBLD

Buana Finance Tbk

240

-11,11%

9.000

2.185.000

3

KLBF

Kalbe Farma Tbk

2.100

2.050

-50

2.050

INRU

Toba Pulp Lestari Tbk.

690

-10,39%

5.500

3.740.000

5

LPKR

Lippo Karawaci Tbk

520

495

-20

500

META Nusantara Infrastructure Tbk

80

-9,09%

1.641.500

133.484.000

178

LSIP

PP London Sumatera Tbk

8.500

8.150

-250

8.250

KOIN

205

-8,89%

71.341.500

16.193.242.500

3375

3.075

2.950

-100

2.975

MNCN Media Nusantara Citra Tbk

360

-8,86%

14.019.500

5.195.457.500

587

4,96

320

300

-10

310

WIKA

415

-8,79%

33.206.000

14.244.762.500

868

10,39

3.925

3.800

-100

3.825

2.650

-8,62%

5.000

13.250.000

1

15,22

FR0040

115,4296%

9,1030%

11,0000%

17.600

16.700

-550

17.000

105

-7,89%

100.500

10.553.000

5

20,14

FR0052

107,0000%

9,6998%

10,5000%

1.230

-7,52%

1.719.500

2.150.430.000

329

28,06

FR0050

104,0000%

10,0688%

10,5000%

250

-7,41%

57.500

14.525.000

4

MEDC Medco Energi International MIRA

Mitra International Resourc

PGAS

Perusahaan Gas Negara Tbk

PTBA

Tambang Batubara Bukit Asam

SGRO

Kokoh Inti Arebama Tbk

Wijaya Karya (Persero) Tbk

MEGA Bank Mega Tbk AHAP Asuransi Harta Aman P Tbk

Sampoerna Agro Tbk

2.425

2.275

-75

2.300

RAJA

SMCB Holcim Indonesia Tbk

2.275

2.175

-50

2.200

PUDP Pudjiadi Prestige Limited Tbk

SMGR Semen Gresik (Persero) Tbk

8.700

8.450

-50

8.550

DILD

1.040

-7,14%

9.980.000

10.642.495.000

294

TINS

Timah Tbk

2.200

2.125

-50

2.150

BMTR Global Mediacom Tbk

330

-7,04%

14.706.000

5.008.067.500

241

TLKM

Telekomunikasi Indonesia Tb

8.000

7.650

-200

7.700

AMAG Asuransi Multi Artha Guna Tbk

120

-6,98%

132.500

15.953.500

15

ULTJ

670

-6,94%

374.500

252.840.000

46

123

-6,82%

2.101.000

261.350.000

164

Rukun Raharja Tbk

Intiland Development Tbk

TRUB

Truba Alam Manunggal E. Tbk

104

98

-5

99

UNSP

Bakrie Sumatra Plantations

380

365

-10

370

UNTR

United Tractors Tbk

19.500

18.500

-550

18.800

DOID

UNVR

Unilever Indonesia Tbk

18.050

17.250

-550

17.500

GPRA Perdana Gapuraprima Tbk

TOP VOLUME BROKER Kode

Nama

Ultra Jaya Milk Tbk

BNBA Bank Bumi Arta Tbk Delta Dunia Makmur Tbk

970

-6,73%

24.444.000

24.016.790.000

986

125

-6,72%

43.000

5.584.500

11

Penutupan

Prb (Nominal)

6 0

Nilai

Kode

Frek

Nama Saham

Vol

Nilai

Bakrie Telecom Tbk

167

-4

342.652.500

58.349.960.000

YP

eTrading Securities

467.860.500

213.393.762.500

18.340

IF

Samuel Sekuritas Indonesia

397.027.500

82.221.381.500

440

BHIT

Bhakti Investama Tbk

1.109

129

-8

181.184.500

23.765.878.000

RO

NISP Sekuritas

363.228.500

57.672.702.000

437

BUMI

Bumi Resources Tbk

2.886

1.870

-30

138.181.000

258.836.150.000

2.093

CP

Valbury Asia Securities

332.854.000

133.644.709.500

4.052

ENRG Energi Mega Persada Tbk

126

-4

108.068.000

13.772.955.000

615

PD

Indo Premier Securities

275.104.000

189.317.484.000

12.004

BKSL

Sentul City Tbk

125

-9

102.311.000

13.071.225.000

1.620

DR

OSK Nusadana Securities

232.583.000

138.580.551.500

4.840

LPKR

Lippo Karawaci Tbk

500

-20

97.469.000

49.786.970.000

1.874

OD

Danareksa Sekuritas

220.117.524

647.174.476.500

4.677

BNBR

Bakrie & Brothers Tbk

KI

Ciptadana Securities

177.457.500

91.684.574.000

3.781

KOIN

Kokoh Inti Arebama Tbk

LG

Trimegah Securities Tbk

175.831.500

165.634.885.500

4.711

KBRI

Kertas Basuki Rachmat I Tbk

KK

Phillip Securities Indonesia

173.174.500

113.390.759.500

5.613

KARK Dayaindo Resources Int l Tbk

FZ

Waterfront Securities Ind

166.426.500

55.145.406.000

3.191

INDF

NI

BNI Securities

166.222.470

139.034.552.290

6.907

BIPI

Benakat Petroleum Energy Tbk.

PO

Bali Securities

160.794.000

43.345.366.500

1.938

TRUB

Truba Alam Manunggal E Tbk

Indofood Sukses Makmur Tbk

15

20

25

30

29 JUNI

BENCHMARK SUN Tenor

Seri

Fair Price (%)

YTM (%)

Kupon (%)

FR0027

106,8250%

7,8127%

9,5000%

FR0031

120,0000%

8,1098%

11,0000%

Kontak IBPA: Departemen Pemasaran & Layanan ; E-mail: enquiries@ibpa.co.id ; Telepon: 021 515 1569 ; Faks: 021 515 1520 ; Website: www.ibpa.co.id Informasi yang disajikan oleh IBPA dalam dokumen ini hanya dapat digunakan untuk kepentingan penerima saja. Informasi dalam dokumen ini didasarkan pada sumber‐sumber data yang dapat dipercaya yang tersedia hingga batas waktu pengumpulan data yang ditetapkan oleh IBPA. Dokumen ini dimaksudkan semata‐mata hanya untuk tujuan penyediaan informasi nilai imbal hasil (yield) dan kurva imbal hasil (yield curve) Surat Utang Negara (SUN), serta data harga pasar wajar SUN seri benchmark, dan bukan merupakan rekomendasi, penawaran, saran ataupun pendapat dari IBPA untuk membeli, menjual, atau menyimpan Efek tertentu, atau bukan untuk mengesahkan dokumen, pajak, akuntansi, atau bukan merupakan saran investasi, atau bukan sebagai layanan yang menjanjikan keuntungan tertentu, atau kesesuaian dari Efek apapun atau investasi lainnya. IBPA, termasuk direksi, karyawan dan agen resmi IBPA, tidak bertanggung jawab atas kerugian yang timbul dari segala bentuk penggunaan informasi yang terdapat di dalam dokumen ini oleh penerima informasi dan akan membebaskan IBPA dari tuntutan atau upaya hukum apapun yang diakibatkannya.

Frek

BTEL

10 28 JUNI

SAHAM VOLUME TERBESAR Volume

5

VOLUME TRANSAKSI TERBESAR OBLIGASI NEGARA No.

Nama Obligasi

Tgl Lelang

Tgl Peny.

TTM

Volume

Nilai

(Rp Mil)

(Rp Mil)

Harga

Yield

Kupon

56

-1

85.076.000

4.758.169.500

529

1

Obligasi Negara Th. 2004 Seri FR0026

28-Jun-10

30-Jun-10

4,3

112,90

41,50

46,85

-

205

-20

71.341.500

16.193.242.500

3.375

2

Obligasi Negara Th. 2005 Seri FR0027

29-Jun-10

30-Jun-10

4,96

106,98

30,00

32,09

7,78

9,50

64

-2

70.819.000

4.522.820.500

930

3

Obligasi Negara RI Seri FR0050

25-Jun-10

30-Jun-10

28,06

105,00

30,00

31,50

9,97

10,50

4

SBSN RI Seri IFR-0006

28-Jun-10

30-Jun-10

19,72

103,10

30,00

30,93

-

-

5

Obligasi Negara Th. 2003 Seri FR0022

28-Jun-10

30-Jun-10

1,21

106,25

20,00

21,25

6,21

12,00

6

Obligasi Negara Th.2005 Seri FR0030

29-Jun-10

1-Jul-10

5,88

113,10

20,00

22,62

7,91

10,75

Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0044

29-Jun-10

30-Jun-10

14,22

106,50

20,00

21,30

-

10,00 10,50

88

2

60.156.000

5.377.484.500

839

4.050

-25

58.054.000

239.873.550.000

2.152

144

-5

57.622.500

8.400.832.000

792

99

-5

57.197.000

5.743.036.000

689

11,00

SQ

Dinamika Usahajaya

153.993.000

23.411.782.500

377

1.970

-80

56.475.000

113.409.622.500

2.196

7

YJ

Lautandhana Securindo

152.327.500

61.318.383.000

2.021

ELSA

Elnusa Tbk

400

-10

54.403.500

21.955.460.000

846

8

Obligasi Negara RI Seri FR0052

29-Jun-10

1-Jul-10

20,14

107,43

20,00

21,49

9,65

ZP

Kim Eng Securities

151.198.500

276.814.980.500

4.135

BKDP

Bukit Darmo Property Tbk

154

-1

53.584.500

8.378.852.000

1.030

9

Obligasi Negara Th.2006 Seri FR0034

29-Jun-10

30-Jun-10

10,97

131,50

10,00

13,15

-

12,80

DH

Sinarmas Sekuritas

146.340.500

245.641.869.000

2.022

ELTY

Bakrieland Development Tbk

143

-5

52.482.000

7.555.581.000

770

10

Obligasi Negara Th. 2006 Seri FR0040

29-Jun-10

1-Jul-10

15,22

115,53

10,00

11,55

9,10

11,00

IN

Investindo Nusantara Sekurita

139.821.000

39.824.153.500

1.764

DEWA Darma Henwa Tbk

76

-2

46.255.000

3.532.697.000

417

YU

CIMB Securities Indonesia

137.426.500

311.518.419.000

4.121

ASRI

178

-6

42.821.000

7.627.310.500

888

11

Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0045

28-Jun-10

29-Jun-10

26,89

103,50

10,00

10,35

9,39

9,75

12

Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0047

29-Jun-10

1-Jul-10

17,64

103,10

10,00

10,31

9,63

10,00

13

Obligasi Negara RI Seri FR0049

28-Jun-10

29-Jun-10

3,21

105,00

10,00

10,50

7,22

9,00

14

Obligasi Negara Th. 2003 Seri FR0023

29-Jun-10

5-Jul-10

2,46

108,35

9,50

10,29

7,21

11,00

15

Surat Perbendaharaan Negara Seri SPN20110210

29-Jun-10

1-Jul-10

0,62

96,19

9,39

9,03

6,45

-

16

Obligasi Negara Th.2006 Seri FR0035

29-Jun-10

1-Jul-10

11,97

133,10

8,00

10,65

8,47

12,90

17

Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0042

29-Jun-10

30-Jun-10

17,05

105,10

5,00

5,26

9,63

10,25

18

Obligasi Pem. Th. 2002 Seri FR0013

29-Jun-10

30-Jun-10

0,21

101,88

5,00

5,09

-

15,43

19

Obligasi Pem. Th. 2002 Seri FR0016

28-Jun-10

29-Jun-10

1,13

106,00

5,00

5,30

7,77

13,45

SBSN RI Seri IFR-0001

29-Jun-10

29-Jun-10

5,13

116,78

5,00

5,84

-

-

8,13

121

4,00

4,84

8,03

11,6

AI

UOB Kay Hian Securities

133.146.000

83.935.219.000

1.984

TOP NILAI BROKER Kode

Nama

OD

Danareksa Sekuritas

RX CS YU

CIMB Securities Indonesia

KZ

Volume

Nilai

Kode

Frek

INDF

Indofood Sukses Makmur Tbk

TLKM Telekomunikasi Indonesia Tbk

4.121

BBRI

9.150

357.839.326.300

95.202.000

346.316.795.500

137.426.500

311.518.419.000

77.625.000

306.552.232.500

Penutupan

3.385

83.562.746

Credit Suisse Securities Ind

CLSA Indonesia

Nama Saham

2.196

Macquarie Capital Sec Ind

Deutsche Securities Indonesia

1.610

Bumi Resources Tbk

4.677

Kim Eng Securities

Bank Tabungan Negara Tbk

BUMI

647.174.476.500

DB

BBTN

Alam Sutera Realty Tbk

-50

41.720.500

67.924.695.000

1.746

SAHAM NILAI TERBESAR

220.117.524

ZP

ADRO Adaro Energy Tbk

2.165

Prb (Nominal)

1.870

Bank Rakyat Indonesia Tbk

PGAS Perusahaan Gas Negara Tbk

Vol

Nilai

138.181.000

4.050

-25

58.054.000

239.873.550.000

2.152

7.700

-200

24.550.500

190.628.475.000

2.621

-350

18.659.000

171.978.075.000

936

3.825

-100

33.742.500

258.836.150.000

Frek

-30

130.014.250.000

2.093

1.873

151.198.500

276.814.980.500

4.135

ASII

47.500

-600

2.729.000

129.943.425.000

1.415

20

72.701.500

268.923.212.500

2.239

ADRO Adaro Energy Tbk

1.970

-80

56.475.000

113.409.622.500

2.196

21

Obligasi Negara Th. 2006 Seri FR0038

29-Jun-10

1-Jul-10

22

Obligasi Negara Th. 2003 Seri FR0024

29-Jun-10

30-Jun-10

0,29

101,68

2,50

2,54

-

12,00

23

Obligasi Negara Th.2005 Seri FR0031

29-Jun-10

1-Jul-10

10,39

120,75

2,02

2,44

8,01

11,00

24

Obligasi Negara Th. 2006 Seri FR0036

29-Jun-10

1-Jul-10

9,22

122,40

1,50

1,84

8,01

11,50

25

Obligasi Negara Th. 2005 Seri FR0028

28-Jun-10

30-Jun-10

7,05

111,50

1,00

1,12

-

10,00

Astra International Tbk

DH

Sinarmas Sekuritas

146.340.500

245.641.869.000

2.022

BMRI

Bank Mandiri (Persero) Tbk

5.900

-200

17.280.000

102.533.025.000

963

YP

eTrading Securities

467.860.500

213.393.762.500

18.340

BBTN

Bank Tabungan Negara Tbk

1.610

-50

41.720.500

67.924.695.000

1.746 613

BK

JP Morgan Securities Ind

PD

Indo Premier Securities

45.003.000

211.356.169.500

2.187

8.550

-50

7.159.000

61.248.075.000

275.104.000

189.317.484.000

12.004

SMGR Semen Gresik (Persero) Tbk UNTR

United Tractors Tbk

18.800

-550

3.117.000

58.738.700.000

951

Bakrie Telecom Tbk

167

-4

342.652.500

58.349.960.000

1.109

1.940

-85

28.158.000

55.326.470.000

2.195

26

Obligasi Negara RI Seri FR0051

29-Jun-10

1-Jul-10

3,88

112,25

1,00

1,12

7,54

11,25

500

-20

97.469.000

49.786.970.000

1.874

27

Obligasi Negara Th. 2007 Seri FR0048

29-Jun-10

1-Jul-10

8,22

106,00

0,94

1,00

7,99

9,00

17.500

-550

2.721.000

47.713.025.000

950

28

Obligasi Negara Th 2007 Seri ZC0003

29-Jun-10

1-Jul-10

2,40

83,50

0,75

0,63

7,83

-

11.135.000

42.488.687.500

1.051

29

Obligasi Pem. Th. 2002 Seri FR0020

29-Jun-10

1-Jul-10

3,46

122,00

0,50

0,61

6,99

14,28

30

Sukuk Negara Ritel Seri SR-002

29-Jun-10

2-Jul-10

2,62

102,65

0,46

0,47

-

-

Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI004

29-Jun-10

1-Jul-10

1,70

103,10

0,20

0,21

7,55

9,50

Obligasi Negara Republik Indonesia Seri ORI003

29-Jun-10

1-Jul-10

1,20

102,45

0,10

0,10

7,26

9,40

64.142.500

177.380.272.500

1.634

BTEL

175.831.500

165.634.885.500

4.711

ANTM Aneka Tambang (Persero) Tbk

46.147.500

143.113.870.000

1.381

LPKR

BNI Securities

166.222.470

139.034.552.290

6.907

UNVR Unilever Indonesia Tbk

DR

OSK Nusadana Securities

232.583.000

138.580.551.500

4.840

INCO

International Nickel Ind Tbk

3.775

-100

CP

Valbury Asia Securities

332.854.000

133.644.709.500

4.052

INTP

Indocement Tunggal P Tbk

15.450

-400

2.632.500

41.068.275.000

604

CD

Mega Capital Indonesia

122.125.500

133.276.922.000

1.933

INDY

Indika Energy Tbk

2.975

-100

13.051.000

39.900.212.500

318

ML

Merrill Lynch Indonesia

LG

Trimegah Securities Tbk

BW

BNP Paribas Securities Indones

NI

Lippo Karawaci Tbk

KK

Phillip Securities Indonesia

173.174.500

113.390.759.500

5.613

PTBA Tambang Batubara Bukit A Tbk

CC

Mandiri Sekuritas

107.001.500

96.897.557.000

2.658

BBCA Bank Central Asia Tbk

TOP BROKER TERAKTIF Kode

Nama

YP

eTrading Securities

PD

Indo Premier Securities

NI

BNI Securities

17.000

-550

2.302.500

39.164.650.000

683

31

5.800

0

5.922.000

34.303.525.000

493

32

VOLUME TRANSAKSI TERBESAR OBLIGASI KORPORASI

SAHAM TERAKTIF Volume

Nilai

467.860.500

Frek

213.393.762.500

18.340

275.104.000

189.317.484.000

12.004

166.222.470

139.034.552.290

6.907

Kode

Nama Saham

KOIN

Kokoh Inti Arebama Tbk

BHIT

Bhakti Investama Tbk

Penutupan

TLKM Telekomunikasi Indonesia Tbk

Prb (Nominal)

205

Vol

-20

71.341.500

129

-8

7.700

-200

Nilai

Frek

16.193.242.500

3.375

181.184.500

23.765.878.000

2.886

24.550.500

190.628.475.000

2.621

No.

Nama Obligasi

Tgl Lelang

Tgl Peny.

TTM

Volume

Nilai

(Rp Mil)

(Rp Mil)

Harga

Yield

Kupon

Rating

1

Obligasi Berlian Laju Tanker IV Tahun 2009 Seri B

29-Jun-10

29-Jun-10

1,91

100,00

30,00

30,00

15,50

15,50

idA-

Obligasi Bakrie Telecom I Tahun 2007

28-Jun-10

29-Jun-10

2,18

99,96

30,00

29,99

15,09

11,90

idA-

KK

Phillip Securities Indonesia

173.174.500

113.390.759.500

5.613

ADRO Adaro Energy Tbk

1.970

-80

56.475.000

113.409.622.500

2.196

2

DR

OSK Nusadana Securities

232.583.000

138.580.551.500

4.840

ANTM Aneka Tambang (Persero) Tbk

1.940

-85

28.158.000

55.326.470.000

2.195

3

Obligasi XIV Bank BTN Tahun 2010

29-Jun-10

30-Jun-10

9,96

100,05

10,00

10,01

10,24

10,25

idAA-

LG

Trimegah Securities Tbk

175.831.500

165.634.885.500

4.711

INDF

Indofood Sukses Makmur Tbk

4.050

-25

58.054.000

239.873.550.000

2.152

4

Federal International Finance X Tahun 2010 Seri C

29-Jun-10

1-Jul-10

2,83

100,25

10,00

10,03

10,04

10,15

idAA-

OD

Danareksa Sekuritas

220.117.524

647.174.476.500

4.677

BUMI

Bumi Resources Tbk

1.870

-30

138.181.000

258.836.150.000

2.093

ZP

Kim Eng Securities

151.198.500

276.814.980.500

4.135

PWON Pakuwon Jati Tbk

780

10

22.071.000

16.954.685.000

1.899

5

Indosat V Tahun 2007 Seri A

29-Jun-10

30-Jun-10

3,92

101,10

10,00

10,11

9,86

10,20

idAA+

YU

CIMB Securities Indonesia

137.426.500

311.518.419.000

4.121

LPKR

500

-20

97.469.000

49.786.970.000

1.874

6

Bank Panin II Tahun 2007 Seri B

29-Jun-10

1-Jul-10

1,97

100,65

10,00

10,07

10,38

10,75

idAA-

CP

Valbury Asia Securities

332.854.000

133.644.709.500

4.052

PGAS Perusahaan Gas Negara Tbk

3.825

-100

33.742.500

130.014.250.000

1.873

7

Indofood Sukses Makmur IV Tahun 2007

29-Jun-10

30-Jun-10

1,88

102,05

5,00

5,10

8,81

10,01

idAA

KI

Ciptadana Securities

177.457.500

91.684.574.000

3.781

PLAS

710

-10

17.275.500

12.289.105.000

1.785

8

Obligasi Bhakti Finance II Tahun 2007

29-Jun-10

29-Jun-10

0,43

100,00

4,50

4,50

-

12,75

BBB-(idn)

GR

Panin Sekuritas Tbk

98.632.258

64.620.557.300

3.393

BBTN

Bank Tabungan Negara Tbk

1.610

-50

41.720.500

67.924.695.000

1.746

CS

Credit Suisse Securities Ind

95.202.000

346.316.795.500

3.385

idBBB

BKSL

Sentul City Tbk

125

-9

102.311.000

13.071.225.000

1.620

FZ

Waterfront Securities Ind

166.426.500

55.145.406.000

3.191

ASII

Astra International Tbk

CC

Mandiri Sekuritas

107.001.500

96.897.557.000

2.658

TURI

Tunas Ridean Tbk

LS

Reliance Securities

88.110.500

49.570.720.000

2.278

ROTI

Nippon Indosari Corpindo Tbk.

DB

Deutsche Securities Indonesia

72.701.500

268.923.212.500

2.239

BTEL

Bakrie Telecom Tbk

KS

Kresna Graha Sekurindo Tbk

55.296.000

36.057.933.500

2.238

INCO

International Nickel Ind Tbk

Lippo Karawaci Tbk

Polaris Investama Tbk

9

Obligasi Bhakti Securities I Tahun 2008

29-Jun-10

29-Jun-10

0,92

100,00

4,20

4,20

-

14,00

10

Indofood Sukses Makmur V Tahun 2009

28-Jun-10

29-Jun-10

3,97

108,00

4,00

4,32

10,51

13,00

idAA

Indosat IV Tahun 2005

29-Jun-10

29-Jun-10

0,98

100,00

2,00

2,00

-

12,00

idAA+ idCCC

47.500

-600

2.729.000

129.943.425.000

1.415

560

-10

27.619.500

16.096.170.000

1.142

11

1.440

-50

9.908.000

14.692.400.000

1.125

12

Obligasi APOL II Tahun 2008 Seri A

29-Jun-10

30-Jun-10

2,72

96,79

1,00

0,97

13,43

12,00

167

-4

342.652.500

58.349.960.000

1.109

13

BCA Finance III Tahun 2010 Seri B

29-Jun-10

1-Jul-10

1,73

100,35

1,00

1,00

8,85

9,05

idAA-

3.775

-100

11.135.000

42.488.687.500

1.051 14

Bank Ekspor Indonesia III Tahun 2006 Seri C

29-Jun-10

29-Jun-10

1,25

101,00

1,00

1,01

-

12,80

idAAA

15

Obligasi Berlian Laju Tanker IV Tahun 2009 Seri A

27-Apr-10

27-Apr-10

0,08

100,10

0,50

0,50

-

14,25

idA

RX

Macquarie Capital Sec Ind

83.562.746

357.839.326.300

2.196

BKDP

Bukit Darmo Property Tbk

154

-1

53.584.500

8.378.852.000

1.030

BK

JP Morgan Securities Ind

45.003.000

211.356.169.500

2.187

DOID

Delta Dunia Makmur Tbk

970

-70

24.444.000

24.016.790.000

986

UNIT LINK PT AJ SEQUIS LIFE

PT ASURANSI TAKAFUL KELUARGA

Unit Link

28-Juni-10

Sequis Life Rupiah Equity Fund

25-Juni-10

Unit Link

PT BNI LIFE INSURANCE 25-Juni-10

24-Juni-10

COMMONWEALTH LIFE

Unit Link

28-Juni-10

25-Juni-10

Unit Link

28-Juni-10

25-Juni-10

TAKAFULINK ALIA

1275,0599

1270,0931

B-Life Link Dana Lancar

Rp

1.402,91

1.402,59

Investra Balance Fund

Rp

1.850,7763

1.849,3209

1.307,34

1.306,98

Investra Balanced Progressive Fund

Rp

2.453,7163

2.449,4815 1.040,4838

17.638,51

17.599,43

Sequis Life Rupiah Managed Fund

2.175,83

2.172,86

Takafulink Istiqomah

1437,7248

1425,3278

B-Life Link Dana Berbunga Dua

Rp

Sequis Life Rupiah Stable Fund

1.475,24

1.478,52

Takafulink Mizan - Syariah Investa Link

1671,3523

1667,9255

B-Life Link Dana Fleksibel

Rp

550,75

550,56

Investra Balanced Syariah

Rp

1.039,9109

Sequis Life Rupiah Cash Fund

1.113,99

1.113,55

B-Life Link Dana Berkembang

Rp

1.722,34

1.708,79

Investra Balanced Target Fund

Rp

1.056,1931

1.055,2389

Sequis Life US Dollar Stable Fund

149,45

149,30

B-Life Link Dana Stabil

Rp

1.361,80

1.364,83

Investra Bond Fund

Rp

1.916,8407

1.914,6978

Rupiah Golden Fixed Income Fund

1.666,42

1.668,65

Investra Equity Dynamic Fund

Rp

1.212,5708

1.209,8944

Investra Equity Fund

Rp

3.445,3874

3.437,4126

Investra Equity Income Fund

Rp

2.536,3715

2.530,1165

Investra Equity Infrastructure Fund

Rp

1.196,9495

1.191,3935

Investra Equity Syariah

Rp

1.221,5017

1.224,2020

Investra Money Market Fund

Rp

Rupiah Golden Equity Fund

2.492,68

2.483,56

Rupiah Golden Managed Fund

2.250,94

2.244,19

Syariah rupiah Balanced Fund

1.383,91

1.384,88

PT. ASURANSI JIWA MEGA LIFE Unit Link

Mega Link Agressive Fund

25-Juni-10

1158,8557

24 -Juni-10

B-Life Link Dana Selaras

Rp

1.408,92

1.406,99

1157,9235

B-Life Link Dana Maxima

Rp

1.367,26

1.364,24

Mega Link Balance Fund

1427,953

1423,8289

B-Life Link Dana Cemerlang

Rp

1.213,91

1.213,61

Mega Link Protected Fund

1295,5982

1292,6696

B-Life Link Dana Kombinasi

Rp

1.163,31

1.161,63

B-Life Link Dana Aktif

Rp

1.114,01

1.114,20

B-Life Spectra Link Dana Stabil Plus

Rp

1.243,51

1.246,27

B-Life Spectra Link DanaSelaras Plus

Rp

1.392,36

1.390,46

PT A.J. CENTRAL ASIA RAYA JS LINK JIWASRAYA Unit Link Unit Link

25-Juni-10

24-Juni-10

JS Balanced Fund

Rp

1359,2217

1346,1363

JS Equity Fund

Rp

1542,4947

1523,6862

JS Fixed Income Fund

Rp

1183,8421

1184,9932

25-Juni-10

24-Juni-10

CARLink Pro-Fixed

1797,808

1797,327

B-Life Spectra Link Dana Maxima Plus

Rp

CARLink Pro-Mixed

1861,006

1850,664

B-Life Spectra Link Dana Secure USD

CARLink Pro-Save

1493,739

1493,489

B-Life Syariah Stabil

Rp

1.321,46

1.317,61

Century Pro-Fixed

1254,354

1254,065

B-Life Syariah Berimbang

Rp

1.024,16

1.026,75

Rp

1.585,00 1,1116

1.581,49 1,1115

1.420,8871

1.421,1459

CommLink Aggressive Fund

1.542,8920

1.535,8414

CommLink Conservative Fund

1.104,5423

1.104,8353

CommLink Moderate Fund

1.380,6811

1.376,1268

* Untuk Harga Unit Produk Premi Tunggal menggunakan Harga Beli

®


KORAN JAKARTA

EKONOMI INTERNASIONAL

®

Rabu 30 JUNI 2010

13

HARGA MINYAK k

Harga Minyak USD 78,06/Barel

0,19

84

CENDERA MATA I Chen Yunlin (kanan), pemimpin delegasi China, memberikan sebuah vas kepada Chiang Ping-kun, ketua delegasi Taiwan, usai penandatanganan kerja sama perdagangan, di Chongqing, Selasa (29/6). Kedua negara sepakat menghapuskan ratusan tarif barang ekspor.

AFP/SAM YEH

Taiwan-China Resmikan ECFA

BEIJING – China dan Taiwan telah menandatangani sebuah fakta perdagangan untuk meningkatkan perekonomian sekaligus meredakan ketegangan politik di antara dua negara itu yang sudah berlangsung selama enam dekade. Beijing berharap penandatanganan kesepakatan The Economic Cooperation Framework Agreement (ECFA) tersebut akan berdampak pada adanya akomodasi politik. Sementara bagi Taiwan, keputusan menandatangani itu merupakan upaya pemerintah pulau itu untuk memutuskan marginalisasi

perekonomian yang menghambat kemajuan Taiwan. Perjanjian yang ditandatangani di Chongqing, China, Selasa (29/6), merupakan sinyal kuat keberhasilan kebijakan “Beijing Friendly” yang dilakukan Presiden Taiwan Ma Yingjeou setelah menduduki kursi kepresidenan pada 2008. “Penandatanganan ini bukan hanya tahapan sejarah penting bagi hubungan ekonomi kedua negara, tapi juga menjadi lompatan besar bagi dua pihak untuk mewujudkan integrasi ekonomi regional dan globalisasi,” tutur pemimpin delegasi

Pemulihan Ekonomi

Indeks Kepercayaan Konsumen UE Statis BRUSSEL – Uni Eropa, Selasa (29/6), mengumumkan kepercayaan konsumen dan bisnis di Eropa pada Juni 2010 hanya sedikit mengalami peningkatan di tengah ekspektasi terhadap pemulihan ekonomi di kawasan itu yang datar. Indikator Sentimen Ekonomi yang dirancang Komisi Eropa memperlihatkan adanya kenaikan hingga mencapai 98,7 poin pada bulan ini di 16 negara anggota UE yang menggunakan mata uang bersama. Angka tersebut naik sangat tipis dari posisi Mei sebesar 98,4 poin. Namun, kondisinya masih jauh dari posisi April yang merupakan tertinggi dalam dua tahun, di angka 100,6 poin. Untuk 27 negara anggota UE, indikator kepercayaan konsumen dan bisnis pada bulan ini turun 0,1 poin menjadi 100,1 poin. Angka itu hanya sedikit di atas rata-rata jangka panjang yang sebesar 100 poin. Nilai di atas garis rata-rata memperlihatkan adanya optimisme terhadap perekonomian wilayah. Sebaliknya, apabila angkanya di bawah rata-rata, menjadi sinyal adanya kekhawatiran masyarakat dan kalangan usaha terhadap masa depan perekonomian. Di tingkat nasional, kepercayaan konsumen dan pelaku bisnis di Inggris, Prancis, dan Belanda menurun drastis. Sementara di Spanyol dan Italia, mereka lebih optimistis terhadap prospek perbaikan ekonomi. Untuk pelaku usaha, manajer di sektor industri kurang percaya diri ketimbang pelaku usaha di sektor jasa. Sementara itu, The Nielsen Company, juga melakukan survei terhadap 27 ribu konsumen pengguna Internet di 55 negara. Nielsen menyimpulkan adanya peningkatan kepercayaan konsumen global pada kuartal I-2010 yang merupakan tingkat

tertinggi sejak kuartal III- 2007. Peningkatan jumlah konsumen global yang akan membelanjakan uang mereka membuat indeks kepercayaan global naik menjadi 92 poin (rata-rata 100 poin) pada kuartal I tahun ini. Kenaikan tertinggi terjadi di India (127 poin), Indonesia (116 poin), dan Norwegia (115 poin). Aksi Demonstrasi Perekonomian di kawasan Eropa masih buram karena belum solidnya pemerintah dan masyarakat dalam mengatasi krisis yang melanda wilayah itu. Gelombang aksi demonstrasi melanda Yunani dan Spanyol yang menokan rencana penerapan kebijakan yang ketat di sektor keuangan untuk Eropa. Akibatnya, indeks saham dan euro terseret. Padahal, dalam waktu dekat, bank-bank sentral harus segera membayar kembali suntikan dana segar yang dahulu diberikan Bank Sentral Eropa (ECB) sebesar 442 miliar euro atau setara 539 miliar dollar AS. Sementara itu, sebagian besar warga Jerman ingin kembali menggunakan mata uang lama, deutschemark, ketimbang euro. Menurut survei yang dilakukan Ipos, 51 persen penduduk meminta pemerintah kembali menggunakan uang lama, sementara 30 persen lainnya tetap memilih euro. Sekitar 19 persen dari 1.000 penduduk yang disurvei tidak berkomentar. Masih rapuhnya pemulihan ekonomi di kawasan Eropa menyebabkan Amerika Serikat (AS) berhati-hati. Bank sentral AS, The Fed, mengatakan krisis ini bakal merembet pada perekonomian AS. Gubernur The Fed, Kevin Warsh, mengatakan perekonomian AS sudah menanjak kembali yang ditandai antara lain oleh perbaikan di pasar finansial. lha/AFP/Rtr/E-3

Taiwan, Chiang Pin-kung. Berdasarkan kesepakatan itu, ratusan bea masuk dari kedua negara akan dipangkas. Perusahaan Taiwan akan diperbolehkan mengakses 11 sektor publik di China daratan, termasuk perbankan, akuntansi, asuransi, dan bisnis rumah sakit. Perdagangan kedua negara diharapkan mencapai 110 miliar dollar AS dalam setahun, yang terbagi atas 80 miliar dollar AS nilai barang yang masuk China, dan sisanya 30 miliar dollar AS adalah total ekspor China ke Taiwan. Dengan perjanjian itu, sekitar 539 produk Taiwan bebas masuk wilayah China, sementara status yang sama berlaku untuk 267 produk China ke Taiwan. China akan memangkas tarif impor dengan nilai total mencapai 13,84 miliar dollar AS, dan Taiwan hanya 3 miliar dollar AS. Presiden Ma optimistis ker-

ja sama dengan China akan membantu pertumbuhan ekonomi di kepulauan itu. Ma menegaskan kerja sama perdagangan akan menciptakan sedikitnya 260.000 lapangan pekerjaan baru di Taiwan sehingga membantu mendorong pertumbuhan ekonomi menjadi 1,7 persen. Selain meneken kerja sama perdagangan, Taiwan dan China menandatangani kesepakatan tentang perlindungan hak kekayaan intelektual (HAKI).

28

4

6

10

14

19

25

MEI

29

JUNI

Dampak Badai Menurun HARGA minyak di perdagangan Asia, Selasa (29/6), turun karena cadangan energi Amerika Serikat menghambat pertumbuhan perdagangan dan kekhawatiran berkurang seputar kemungkinan badai tropis melanda kawasan produksi minyak utama di Teluk Meksiko. Kontrak utama New York untuk minyak mentah jenis light sweet pengiriman Agustus turun 19 sen ke posisi 78,06 dollar AS per barel. Sementara minyak mentah london brent north sea juga untuk pengapalan Agustus turun 13 sen menjadi 77,46 dollar Sumber : AFP

SK Telecom Beli Saham P1

an asal Florida, Jarden Consumer Solutions, yang mengajukan petisi antidumping kepada pemerintah terhadap produk tersebut. Pasalnya, produk selimut listrik asal China terus membanjiri pasar AS. Pada 2009, nilai impor selimut listrik mencapai 55,9 juta dollar AS, naik dari nilai ekspor pada 2008 yang hanya 29,7 juta dollar AS. Atas keputusan itu, Hung Kuo Electronics Company, Ningbo VK Industry & Trading, Ningbo Jifa Electrical Appliances Company, dan Ningbo Jinchun Electric Appliances Company akan dikenai pajak bea masuk antidumping sebesar 77,75 persen. Produsen dan eksportir asal China lainnya dikenai pajak antidumping sebesar 174,85 persen. Komisi Perdagangan Internasional AS sudah menyetujui sanksi dagang tersebut yang rencananya diputuskan secara resmi pada Agustus 2010. mad/lha/AFP/Rtr/E-3

Pajak Antidumping Amerika Serikat menambah panjang daftar pengetatan importasi produk asal China dengan menerapkan kenaikan bea masuk hingga 175 persen terhadap produk selimut listrik. Departemen Perdagangan AS, Senin (28/6), beralasan China melakukan dumping terhadap produk tersebut. Keputusan tersebut merupakan kemenangan bagi perusaha-

64

JELAJAH

Perdagangan Global I Washington Ketatkan Importasi Produk dari Beijing

Sekitar 539 produk Taiwan bebas masuk wilayah China, sementara status yang sama berlaku untuk 267 produk China ke Taiwan. Perdagangan China-Taiwan diharapkan mencapai 110 miliar dollar AS dalam setahun.

74

KUALA LUMPUR – Operator jaringan telekomunikasi papan atas asal Korea Selatan, SK Telecom, Selasa (29/6), menyatakan telah menginvestasikan 100 juta dollar AS di sektor telekomunikasi di Malaysia. Dengan investasi ini, SK Telecom akan berperan dalam meningkatkan layanan Internet di negara jiran tersebut. SK Telecom menguasai sekitar 25,8 persen saham perusahaan Packet One Networks (P1), pelopor penyedia layanan high-speed wireless broadband yang memunyai 175 ribu pelanggan. Perusahaan yang menguasai setengah pasar telekomunikasi di Korsel itu berharap akan menggunakan P1 sebagai salah satu batu loncatan untuk meningkatkan bisnisnya di kawasan Asia Tenggara. Dengan kesepakatan pembelian saham tersebut, kedua perusahaan akan bertukar teknologi, keahlian jaringan, dan portofolio produksinya. “Aliansi ini akan memberikan kesempatan pada SK Telecom untuk tumbuh menjadi perusahaan telekomunikasi global yang berbasis pada teknologi terkini dan marketing tools yang inovatif,” tutur Kepala Layanan Manajemen Global SK Telecom, Ki Haeng Cho, saat penandatanganan kerja sama di Kuala Lumpur. Menurut Cho, dengan posisi ini, SK Telecom akan berpartisipasi dalam pengembangan teknologi Worldwide Interoperability for Microwave Access (Wimax) dan layanan broadband nirkabel di seluruh Asia Tenggara dan pasar yang sedang berkembang lainnya. P1 yang merupakan penyedia layanan Wimax pertama di Malaysia, tengah meningkatkan layanan high-speed Internet dengan membenaman investasi miliaran dollar AS. Pada 2012, P1 berharap mampu menjangkau 38 persen sampai 65 persen penduduk Malaysia yang berjumlah 28 juta orang. lha/AFP/E-3

» Kinerja Accor

Hasil Penelitian

Biaya Hidup di Kota-kota Afrika Mulai Mahal

N

ama Luanda agak asing di telinga. Namun, ibu kota Angola, Afrika, itu makin populer akhir-akhir ini seiring dengan maraknya eksplorasi minyak dan gas di negara itu. Kini, Luanda kian terkenal karena berdasarkan penelitian Mercer Worldwide Cost of Living Survey 2010, kota itu dinobatkan sebagai kota termahal di dunia bagi para ekspatriat. Peringkat kedua dan ketiga berturut-turut diduduki oleh Tokyo (Jepang) dan Ndjamena (Chad). Untuk kali pertama sepanjang sejarah, tiga kota di Afrika, yakni Luanda, Ndjamena, dan Libreville di Gabon (posisi 7), masuk daftar 10 besar kota dengan tingkat biaya hidup termahal di dunia. Selain Afrika, sejumlah kota di Asia dan Eropa masuk jajaran kota termahal di dunia. Kota-kota tersebut meliputi Tokyo, Osaka (6), Hong Kong (8), Moskwa (4), Jenewa (5), Zurich (8), dan Kopenhagen (10). Berkebalikan dengan Luanda, Karachi di Pakistan dianggap sebagai kota dengan tingkat biaya hidup termurah bagi ekspatriat di dunia. Padahal selama ini, kondisi keamanan di Karachi belum stabil akibat perang. Survei tersebut didasarkan pada hasil pengamatan dan pengajian dari besarnya biaya hidup di 214 kota yang tersebar di lima benua. Tim peneliti mencatat sekaligus menjumlahkan besarnya biaya terhadap lebih dari 200 item di masing-masing kota. “Kota-kota tersebut dipilih berdasarkan permintaan dari klien multinasional kami. Dari hasil pengamatan, kami telah melihat peningkatan permintaan informasi di kota-

KOTA-KOTA TERMAHAL Untuk pertama kali kota di Afrika menjadi kota termahal di dunia berdasarkan Mercer Worldwide Cost of Living Survey Moskow

10 BESAR

Rusia

Kopenhagen 10

4

Oslo

Denmark

Tokyo

8

Swiss New York Havana

Jepang

2

Hong Kong

China 8

Tel Aviv 3 7

Rio de Janeiro Sao Paulo

Seoul

Swiss

Jenewa 5 Los Angeles

Zurich

Ndjamena Chad Victoria

6

Osaka Jepang

Singapura

Angola

5 TOP REGIONAL EROPA

TIMTENG/ AFRIKA

21. Sao Paulo, Brasil 27. New York, AS 29. Rio de Janeiro, Brasil 45. Havana, Kuba 55. Los Angeles, AS

4. Moskwa, Rusia 5. Jenewa, Swiss 8. Zurich, Swiss 10. Kopenhagen, Denmark 11. Oslo, Norwegia

1. Luanda, Angola 3. Ndjamena, Chad 7. Libreville, Gabon 13. Victoria, Sisilia 19. Tel Aviv, Israel

Sumber: Mercer

kota Afrika dari spektrum bisnis, seperti pertambangan, finansial, maskapai, manufaktur, peralatan, dan perusahaan energi,” papar Nathalie Constantin-Metral, peneliti senior di Mercer. Tujuh kota di China muncul dalam pemeringkatan Mercer pada 2010 kali ini. Kota-kota tersebut setidaknya menjadi sorotan dari berbagai negara selain tiga kota terkenal di China lainnya, yakni Beijing, Shanghai, dan Hong Kong. Kota-kota termahal lainnya di Eropa adalah Oslo (11), Milan (15), London, dan Paris (keduanya menduduki posisi 17). Sedangkan, kota di Eropa yang menduduki peringkat terendah sebagai lokasi termahal adalah Tirana di Albania dengan menduduki

Gilles Pelisson (tengah), Chairman dan Chief Executive » Officer Accor, memberikan keterangan pers terkait kinerja perusahaan manajemen hotel itu, di Paris, Selasa (29/6). Accor saat ini mempekerjakan 150 ribu orang dan memiliki 4.000 hotel di seluruh dunia.

Luanda 1

AMERIKA

AFP/ERIC PIERMONT

ASIA-PASIFIK 2. Tokyo, Jepang 6. Osaka, Jepang 8. Hong Kong, China 11. Singapura 14. Seoul, Korsel

Ranking Global

peringkat 200. Di Amerika Serikat (AS), New York yang berperingkat ke-27 dianggap sebagai kota termahal di negara itu, diikuti Los Angeles (55), Washington, DC (111), dan Winston Salem (197). Di Kanada, Vancouver yang menduduki peringkat ke-75 merupakan kota termahal di negara itu, diikuti oleh Toronto (76) dan Montreal (98). Sedangkan, ibu kota Kanada, Ottawa, dianggap sebagai kota termurah di negara itu dengan menduduki peringkat ke-136. “Melemahnya nilai tukar dollar terhadap sejumlah mata uang lain, ditambah dengan menurunnya biaya akomodasi, menyebabkan peringkat kota-kota di AS anjlok,” kata Constantin-Metral. mad/AFP/Rtr/E-3

Kraft Jual E Wedel kepada Lotte WARSAWA – Kraft Food sepakat menjual unit usaha dan operasional pabrik Cadbury di Polandia yang memproduksi cokelat merek E Wedel kepada perusahaan asal Jepang, Lotte Group. Nilai penjualan pabrik tersebut belum dipaparkan kepada publik. Lotte Group yang berpusat di Tokyo, pada tahun lalu melaporkan pendapatan sebesar 40 miliar dollar AS atau sekitar 32,5 miliar euro. Kinerja tersebut mengukuhkan Lotte sebagai produsen permen karet terbesar di Asia dan nomor tiga di dunia. Sementara Kraft Food mencatat kinerja penjualan tahunannya sebesar 48 miliar dollar AS atau sekitar 39 miliar euro. Perusahaan kembang gula terbesar kedua di dunia ini beroperasi di 160 negara. “Penjualan E Wedel ini masih membutuhkan persetujuan regulator. Ini termasuk merek dan fasilitas manufaktur di Warsawa,” bunyi pengumuman Kraft yang dipublikasikan di situsnya, Selasa (29/6). Proses divestasi ini merupakan kelanjutan dan persetujuan yang diberikan Komisi Eropa saat Kraft Food mengakuisisi Cadbury Plc, beberapa bulan lalu. Disebutkan dalam kesepakatan tersebut bahwa Kraft harus menjual pabrik E Wedel di Polandia dan beberapa pabrik milik Cadbury di Rumania sehingga akuisisi tersebut tidak melanggar regulasi antimonopoli dari Uni Eropa. “Dengan akuisisi itu, sekitar 1.000 orang pekerja Cadbury Wedel akan langsung ditransfer menjadi pekerja Lotte Group,” ungkap pengumuman itu. Kraft masih mengendalikan bisnis Cadbury di Polandia, termasuk merek permen Halls dan merek lain yang tidak terkait dengan E Wedel, di antaranya termasuk dua pabrik di Skarbimierz. Merek E Wadel sangat populer di Polandia dan nilai pasarnya sekitar 240 juta euro atau sekitar 296 juta dollar AS. lha/Rtr/E-3


14 Pinjaman

MAKRO - FINANSIAL

Rabu 30 JUNI 2010

%

Simpanan

Pinjaman

%

BNI Griya12bln

14,50

Taplus BNI 50-100jt

2,25

BNI Fleksi

12,00

Taplus Utama BNI 50-100jt

3,00

Mandiri KPR*

BNI Multiguna

15,00

BNI Deposito 1bln <100jt*

5,50

Mandiri KPR Multiguna*

BNI Cerdas

13,00

BNI Deposito 1bln 100jt-1M*

5,75

Mandiri KPM (Mobil Baru)*

BNI Oto

7,00

BNI Deposito 1bln USD*

1,25

* Berlaku efektif Agustus 2009

Mandiri KPM (Mobil Bekas)*

Sumber: Div. Kom Perusahaan BNI

Kredit Modal Kerja

%

Simpanan

%

Tabungan Rp 14.50 5jt-50jt 15.00

Tabungan USD ≥100

Deposito Rp 1 Bln 14.25 50 jt-100jt Deposito USD 1 Bln 17.25 <US$100 Ribu 13.50

Giro Rp 50jt-500jt

Pinjaman*

%

Simpanan**

%

2.25

KPR Ekspress Debt Baru

12,49

Tabungan BII Rupiah

3,00

2.00

KPR Ekspress Debt Lama

13,49

Tabungan Gold BII

3,00

5.75

KPR Maxima Debt Baru

15,49

KKP Intensifikasi Pangan

18,00

KPP Peternakan

18,00

2.00 1.50

*Efektif 1 Juli 2009

Deposito Rupiah 1bln Deposito Dollar AS 1bln Deposito Euro

6,00 0,75 0,50

Pinjaman Pinjaman Modal Kerja Rp Pinjaman Modal Kerja USD KPM Kendaraan Baru 1th KPM Kendaraan Baru 2th KPM Kendaraan Baru 3th

%

KORAN JAKARTA

Simpanan

%

Pinjaman

Kredit Perbankan Meningkat JAKARTA – Bank Indonesia (BI) mencatat kredit perbankan pada minggu keempat Juni naik 8,82 triliun rupiah menjadi 1.545,45 triliun. Dengan pencapaian tersebut, kredit perbankan meningkat 18,73 persen atau 239,88 triliun rupiah dibanding periode yang sama tahun lalu. Kepala Biro Humas BI Difi A Johansyah, di Jakarta, Selasa (29/6), mengatakan meningkatnya kredit menunjukkan kondisi ekonomi makro Indonesia yang ditandai dengan masuknya dana asing di instrumen Sertifikat Bank Indonesia (SBI) melalui pasar sekunder 4,6 triliun rupiah. Kenaikan kredit terjadi pada kredit rupiah, yakni 10,91 triliun rupiah, sedangkan kredit valas turun 2,09 triliun rupiah. “Secara kumulatif dalam setahun, kredit naik 115,25 triliun atau 8,06 persen. Sedangkan pertumbuhan kredit secara tahunan terutama berasal dari kredit rupiah cukup tinggi, yakni 21,45 persen, sedangkan kredit valas hanya tumbuh 1,37 persen,” kata Difi. Ant/xav/E-9

Kredit Griya Mukti ≤50jt*

15,75 Tabungan Batara 5-50jt

2,75

9,00 Simas Gold ≥10jt

6,75

Kredit Swa Griya*

16,00 Giro Dollar USD

0,50

5,25

Kredit Griya Sembada*

Prima Perorangan 16,00 Batara 5-100jt*

4,50

0,15

KMK-Kontraktor*

Tabungan e’Batarapos 15,00 1jt-10jt*

3,00

2,75

Kredit Investasi*

15,00 Deposito USD 3bln

1,50

5,90 Sinarmas saving plan 6,90 Rekening Koran USD >500 7,90 Deposito USD ≥10rb 6bln

Sumber: www.banksinarmas.com

* Berlaku efektif 23 Juni 2009 * Berlaku 25 Agustus 2009

sebesar 474 miliar rupiah. Untuk IFR 0003, tawaran yield terendah adalah 8 persen dan tertinggi 9,5 persen. Sementara untuk IFR 0005 yield terendah 8,28 persen dan tertinggi 9,25 persen. Untuk IFR0007, yield terendah adalah 9,7 persen dan tertinggi 9,78 persen. Menurut Rahmat, permintaan imbal hasil yang tinggi dari investor bukanlah imbas dari krisis fiskal Eropa yang sempat menurunkan minat investasi di negara berkembang. “Ini murni karena penawaran dari investor yang terlalu tinggi sehingga melebihi benchmark (acuan) yang ditetapkan pemerintah,” katanya. Investor, papar Rahmat, sebenarnya sangat berminat berinvestasi di Indonesia, termasuk di pasar obligasi. Demand (permintaan) terhadap SBN (Surat Berharga Negara)

JAKARTA—PT Permodalan Nasional Madani (PNM) memberikan pinjaman kepada Lembaga Pengelolaan Dana Bergulir Koperasi Usaha Mikro Kecil dan Menengah (LPBD KUMKM) senilai 80 miliar rupiah. Fasilitas pendanaan itu diharapkan memudahkan pengusaha mikro mendapatkan kredit dengan bunga rendah. “Bantuan permodalan ini memudahkan usaha mikro, mendapat bunga murah. Biasanya 24 persen, sekarang bisa 17 persen,” kata Direktur Utama LPDB, Fadjar Sofyar, di Jakarta, Selasa (29/6). Direktur Utama PNM (Persero), Parman Nataatmadja, mengatakan dengan harga bunga yang murah, pengusaha mikro dapat meningkatkan kualitas produk mereka sehingga berdampak positif terhadap daya saing. Dana pinjaman itu dicairkan dalam 3 tahap, yakni untuk tahap pertama 20 miliar rupiah, tahap II nilai penarikan 30 miliar rupiah, dan tahap III sebesar 30 miliar rupiah. LPDP dalam kurun waktu Januari – 14 Juni telah menyalurkan dana bergulir 58,64 miliar rupiah atau 4,95 persen dari target 1,18 triliun rupiah. xav/E-9

Obligasi LPEI

» Pembiayaan Mikro

Pinjaman ke Usaha Mikro

sangat tinggi. Hal itu terlihat pada kepemilikan SBN oleh asing yang meningkat. Per 28 Juni, tambah Rahmat, kepemilikan asing di SBN sudah mencapai 161,55 triliun rupiah atau 26,01 persen dari total jumlah penerbitan SBN. Dengan demikian, kepemilikan SBN oleh investor asing meningkat 45 triliun rupiah sejak Januari lalu. Ekonom Bank Danamon, Anton Hendranata, mengatakan investor global sebenarnya masih khawatir dengan perkembangan krisis fiskal di Eropa. “Wacana pemangkasan anggaran di kawasan Uni Eropa yang akan dilakukan oleh Yunani, Jerman, dan Prancis memang sedikit menenangkan pasar, tetapi hanya berdampak positif terhadap nilai tukar euro,” kata Anton. Kendati demikian, investor masih terlihat khawatir dan mewaspadai kemungkinan risiko gagal bayar dari obligasi pemerintah di kawasan Uni Eropa, terutama Yunani. Oleh karena itu, lanjut Anton, investor lebih memilih aset yang dinilai paling aman, yaitu obligasi pemerintah AS. “Permintaan yang tinggi terhadap obligasi pemerintah AS belum reda. Dengan begitu, yield obligasi AS bertenor 10

tahun masih terus mengalami penurunan, dari 3,24 persen pada 18 Juni menjadi 3,05 persen pada 28 Juni,” katanya. Investor, tambah Anton, menilai Indonesia sebagai tempat investasi yang menarik. Sebab, fundamental perekonomian Indonesia positif, ditambah masih menariknya imbal hasil investasi di Indonesia. Di bursa saham, menurut Anton, sejak awal Juni sampai saat ini, nilai beli bersih investor asing (net buy) hampir selalu dalam zona positif. Nilai beli bersih asing tercatat 4,65 triliun per 28 Juni, tertinggi sepanjang tahun ini. Sementara posisi asing di pasar obligasi juga terus meningkat secara signifikan. Ekonom Citi Group, Johanna Chua, mengatakan Indonesia memang masih menjadi tempat yang menarik bagi investor. Apalagi beberapa waktu lalu, lembaga pemeringkat Moody’s meningkatkan proyeksi (outlook) Indonesia dari stable menjadi positif. “Menurut kami, Indonesia bisa mencapai investment grade (layak investasi) pada 2011 atau 2012. Ke depan, rasio utang pemerintah akan semakin mengecil dan kebijakan fiskal akan semakin disiplin,” kata Chua. aji/E-9

JAKARTA – Indonesia Eximbank (Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia/LPEI) akan menerbitkan obligasi pertama tahun 2010 senilai 3 triliun yang mulai ditawarkan pada 2 dan 5 Juli 2010. Sekretaris LPEI Enny Listyorini, dalam keterangan tertulisnya, di Jakarta, Selasa (29/6), menjelaskan penerbitan obligasi tersebut bertujuan untuk memperkuat struktur pembiayaan aset produktif, yaitu pembiayaan ekspor dengan komposisi pembiayaan langsung sekitar 90 persen dan tidak langsung (refinancing) sekitar 10 persen. Obligasi itu ditawarkan sebesar 100 persen dari jumlah pokok obligasi dengan tingkat bunga tetap dan dibayar setiap triwulan. Sebelumnya, LPEI menawarkan obligasi senilai 2,5 triliun rupiah yang kemudian mengalami oversubscribe (kelebihan permintaan) hampir dua kali lipat. Dengan tingginya minat investor, obligasi LPEI itu akhirnya diputuskan untuk meningkatkan nilai emisi obligasi dari 2,5 triliun menjadi 3 triliun rupiah. Ant/E-9

VALAS BCA* Jual

Beli

AUD

7.976

7.808

EUR GBP

BNI

MANDIRI

Jual

Beli

Jual

Beli

7.977

7.777

7.898

7.683

11.273

11.061 11.202

11.002

11.188

10.956

13.726

13.446 13.809

13.509

13.755

13.494

HKD

1.170

1.149

1.211

1.111

1.207

1.122

JPY

10.234

9.974

10.905

10.505

10.394

10.031

CHF

8.391

8.230

8.414

8.214

8.463

8.198

SGD

6.583

6.452

6.589

6.439

6.577

6.416

SAR

2.436

2.377

2.509

2.309

2.523

2.315

USD

9.100

8.950

9.105

8.945

9.120

9.000

CAD

8.830

8.640

8.826

8.626

8.788

8.572 *Hingga 28/6

PREDIKSI RUPIAH Berpotensi Menguat JAKARTA—Kurs rupiah diperkirakan berpotensi menguat pada perdagangan hari ini, Selasa (30/6) karena peluang masuknya dana asing makin besar. Apalagi IMF menyatakan pertumbuhan ekonomi Indonesia makin baik dan Bank Dunia meminta Indonesia untuk mempercepat proses pencairan anggaran belanja modal agar pertumbuhan ekonomi makin meningkat. “Indonesia ke depan akan makin diminati pelaku asing karena pasarnya sangat menjanjikan dan masih tingginya tingkat suku bunga bank,” kata analis valas PT Bank Himpunan Saudara Tbk, Rullly Nova, di Jakarta, Selasa (29/6). Kurs rupiah terhadap dollar AS di pasar spot antarbank Jakarta, Selasa (29/6) sore merosot karena tekanan negatif pasar makin kuat sehubungan pelaku pasar terus melepas mata uang Indonesia akibat melemahnya bursa Wall Street. Nilai tukar rupiah terhadap dolar melemah menjadi 9.040 – 9.050 per dollar dibanding penutupan hari sebelumnya 9.015 – 9.025 atau turun 25 poin. Menurut Rully, tekanan pasar makin kuat sehingga koreksi terhadap rupiah terus meningkat. Namun posisi rupiah dinilai masih tetap bagus karena berada dalam kisaran antara 9.020 sampai 9.050 per dolar. Memburuknya saham-saham di AS yang diikuti bursa regional, lanjut dia, merupakan faktor utama yang menekan rupiah kembali terkoreksi. Rupiah sebenarnya masih mendapat dukungan untuk bergerak naik karena masuknya arus modal asing ke pasar domestik, namun sentimen positif itu kurang mendukung pergerakan rupiah. Ant/E-9

Sumber:www.btn.co.id

Revisi Kredit

Sukuk Sepi Peminat

JAKARTA – Pemerintah tidak memenangkan satu pun penawaran atas tiga obligasi syariah (sukuk). Hal tersebut disebabkan tingginya permintaan imbal hasil (yield) yang diinginkan investor. Demikian dikemukakan Direktur Jenderal Pengelolaan Utang Kementerian Keuangan Rahmat Waluyanto, di Jakarta, Selasa (29/6). “Ini (penolakan pemerintah) murni karena demand yang rendah terhadap sukuk mengingat instrumen tersebut baru dan dianggap kurang likuid sehingga investor menginginkan yield yang terlalu tinggi,” kata Rahmat. Pemerintah melelang tiga seri sukuk, yaitu IFR 0003 (tenor lima tahun), IFR (tenor tujuh tahun), dan IFR0007 (tenor 15 tahun). Dari lelang ketiga seri sukuk tersebut, pemerintah mematok target indikatif

%

3,50

Sumber:www.bii.co.id

Lelang obligasi syariah (sukuk) pemerintah tidak memenangkan satu pun permintaan investor karena permintaan mereka akan imbal hasil (yield) terlalu tinggi. Tingginya permintaan kupon (bunga) oleh investor karena mereka menilai surat utang tersebut kurang likuid.

Simpanan

Sinarmas >100 13,00 Tabungan ribu

Lelang Sukuk l Permintaan “Yield” Terlalu Tinggi

DISKONTO

%

®

KORAN JAKARTA/M. FACHRI

» Direktur Utama PT Permodalan Nasional Madani (PNM) Parman Nataamadja (kanan) dan Dirut Lembaga Pengelola Dana

Bergulir Koperasi & Usaha Mikro, Kecil & Menengah (LPDB KUMKM), Fadjar Sofyar, menandatangani kerja sama pembiayaan, di Jakarta, Selasa (29/6). PNM dan LPDB akan mendukung penyediaan jasa pembiayaan ke 261 Unit Layanan Modal Mikro (UlaMM).

“Multifinance” Menaikkan Target Pembiayaan J A K A R TA— P e r u s a h a a n pembiayaan (multifinance) menaikkan target kredit dari jumlah yang dipatok di awal tahun. Revisi target tersebut karena tingginya permintaan dari konsumen, seiring dengan membaiknya perekonomian nasional. “Kami akan merevisi target pembiayaan pada sekitar Juli atau September mendatang,” kata Presiden Direktur PT Sarana Artha Nusantara Finance (SANF), Susilo Sudjono, di Jakarta, Selasa (29/6). Perusahaan yang bergerak dalam pembiayaan alat berat itu pada awal tahun menargetkan penyaluran kredit hingga 2 triliun. Dengan animo konsumen yang tinggi serta realisasi pembiayaan dalam beberapa bulan, maka manajemen optimistis menaikkan target menjadi 2,5 triliun rupiah. Dengan revisi tersebut, maka pinjaman yang disalurkan perusahaan meningkat 60 persen dibanding tahun lalu. Untuk mencapai target, SANF membuka jaringan distribusi seperti kantor cabang di Makassar. Susilo menegaskan perusahaannya tetap memfokuskan bisnisnya pada leasing (penyewaan) dan pembiayaan di sektor pertambangan, perkebunan terutama kelapa sawit, Hutan Tanaman Industri (HTI) dan konstruksi. Sementara itu, Astra Financial Services menyebutkan hingga Juni, pembiayaannya mencapai 1,25 triliun rupiah atau meningkat dibanding pembiayaan per Juni 2009 yang tercatat 700-800 miliar rupiah. Kenaikan target juga disampaikan perusahaan pembiayaan kendaraan bermotor, Adira Dinamika Multi Finance. Perusahaan ini menargetkan pembiayaan kendaraan sekitar 20 triliun rupiah tahun ini atau naik 2,5 triliun rupiah dari target awal. “Awal tahun kami mematok target 17,5 triliun rupiah,” kata Direktur Pemasaran Adira Dinamika Multi Finance, Hafid Hadeli. Tren kenaikan permintaan pembelian mobil dan motor, tuturnya, merupakan peluang bagi multifinance memperbesar porsi pembiayaan. Adira, tambahnya, akan memperluas cabang dan outlet menjadi 400 tahun ini, dari 370 cabang. Secara keseluruhan, Adira menyalurkan kredit kendaraan bermotor hingga Mei 8,8 triliun rupiah dan diperkirakan pada Juni ini meningkat 2 triliun rupiah. Khusus untuk kredit mobil, Adira menargetkan pembiayaan sekitar 6 – 6,5 triliun rupiah hingga akhir tahun. Per Juni realisasi penyaluran kredit sudah mencapai 2,5 triliun rupiah. Guna mendukung pembiayaan, Adira mengandalkan dukungan pembiayaan dari Bank Danamon. xav/E-9

Pertumbuhan Ekonomi

Kebijakan Pemda Hambat Investasi JAKARTA—Hasil survei Komite Pemantauan Pelaksanaan Otonomi Daerah (KPPOD) menyebutkan kebijakan pemerintah daerah (pemda) sebagai salah satu faktor yang menghambat masuknya investasi. Survei menyebutkan dari 291 kabupaten/kota yang jadi responden, lebih dari 20 persen pelaku usaha daerah mengaku biaya dan waktu perizinan lebih besar dari yang dijanjikan pemda, sedangkan dua persen yang menyatakan biaya dan waktu lebih cepat dari yang dijanjikan. “Pemerintah, baik pusat maupun daerah, masih business as usual. Hanya sedikit pemda yang progresif dalam pelayanan terhadap dunia usaha,” kata pengamat keuangan daerah dari KPPOD, Agung

Pambudhi, di Jakarta, Selasa (29/6). Dalam survei Badan Koordinasi Penanaman Modal (BPKM) dan KPPOD diketahui belum kondusifnya iklim investasi di Indonesia karena kebijakan yang tumpang tindih. Survei Doing Business 2010 Indonesia menempati peringkat ke-122 dari 183 negara. Posisi Indonesia berada di bawah Malaysia di urutan 23, Thailand peringkat 12, dan Vietnam di peringkat 93. Menurut Agung, aparat pemda kebanyakan lebih identik dengan penguasa, sehingga masih melekat sikap-sikap seolah dunia usaha yang membutuhkan mereka. Padahal, pemerintah pusat sendiri sudah berkomitmen menarik investasi sebagai salah satu pilar penopang per-

« Sebagian besar pemda masih terkungkung paradigma lama, padahal, mereka seharusnya jadi pelayan masyarakat, termasuk pelaku usaha.

»

Agung Pambudhi PENGAMAT KEUANGAN DAERAH

tumbuhan ekonomi. “Sebagian besar pemda masih terkungkung paradigma lama, padahal, mereka seharusnya jadi pelayan masyarakat, termasuk pelaku usaha,” kata Agung. Pemerintah, katanya, menargetkan arus investasi senilai

2.000 triliun rupiah per tahun untuk mendukung target pertumbuhan ekonomi di atas 7 persen pada 2014. Dari total kebutuhan investasi itu, pemerintah hanya mampu menyediakan sekitar 15 persen dari kebutuhan dan selebihnya diharapkan kontribusi sektor swasta. Untuk mengubah paradigma lama itu, pemda harus dipimpin tokoh-tokoh yang progresif yang visioner, inovatif, memiliki keterampilan manajemen yang andal, dan tidak korup. Pemerhati masalah korupsi dari Tranparancy Indonesia, Teten Masduki, mengatakan korupsi bukan hanya monopoli pemerintah. Dunia usaha juga melakukan korupsi, dalam hal ini penyuapan.

Menurut survei Transparancy International terhadap sekitar 2.700 eksekutif perusahaan di 26 negara, dua dari lima eksekutif menyatakan pernah diminta melakukan suap ketika berhubungan dengan para pengambil keputusan kebijakan publik. “Penyuapan menambah biaya proyek 10-25 persen. Kondisinya memang sulit karena dunia usaha mengaku selalu kalah saat berkompetisi dengan perusahaan yang melakukan suap,” kata Teten. Nilai suap, lanjut Teten, cuvkup signifikan terhadap biaya ekonomi tinggi. Di negara berkembang, total nilai suap mencapai 20-40 miliar dollar AS atau separo dari nilai bantuan pembangunan dari berbagai lembaga multilateral. aji/E-9


KORAN JAKARTA

SEKTOR RIIL

®

Rabu 30 JUNI 2010

» Antisipasi Liburan

15

STATISTIK Harga Komoditas

28-Juni

29-Juni

Perubahan (%)

Minyak Mentah (US$/Barel) - NYMEXCrude

78,25

76,64

-2,06

» Sejumlah pekerja PT Kereta Api (KA)

- Dated Brent

76,89

75,31

-2,05

Daerah Operasional (Daop) IV Semarang memperbaiki sarana dan prasarana terutama di rel KA di lintasan Kokrosono, Semarang, Jawa Tengah, Selasa (29/6). Menghadapi musim liburan sekolah tahun ini, perawatan dan perbaikan rel kereta api menjadi salah satu prioritas utama PT KA.

- NYMEX Henry Hub

4,73

4,71

-0,42

- Henry Hub*

4,84

4,85

0,21

KORAN JAKARTA/HENRI PELUPESSY

Ketahanan Pangan I Kementan Sosialisasi ke Pemerintah Daerah

Aturan Insentif Lahan Dikebut Aturan penetapan dan alih fungsi lahan pertanian diharapkan tidak berbenturan dengan penetapan tata ruang dan wilayah yang dibuat pemerintah daerah. JAKARTA—Kementerian Pertanian akan mempercepat penerbitan Peraturan Menteri Pertanian (Permentan) turunan dari Undang-Undang No 41 Tahun 2009 dan Peraturan Pemerintah (PP) tentang Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan. “Soal insentif bagi petani yang tidak melakukan konversi lahan itu sudah tertuang dalam PP insentif dan disinsentif lahan pertanian pangan berkelanjutan. Kita akan percepat keluarnya aturan turunannya berupa permentan,” kata Dirjen Lahan dan Air Kementerian Pertanian Hilman Manan di Jakarta, Selasa (29/6). Dia menyebutkan permentan soal insentif itu kemungkinan akan dikeluarkan setelah per-

mentan mengenai penetapan lahan dan alih fungsi lahan tuntas. Pasalnya, persoalan alih fungsi sedang mencuat seiring dengan langkah pemerintah daerah (pemda) menetapkan tata ruang tata wilayah (RTRW). Data yang masuk ke Kementerian Pekerjaan Umum diketahui baru ada lima provinsi dan tiga kabupaten yang sudah merekomendasikan RTRW-nya. Untuk itu, menurut Hilman, Kementerian Pertanian akan menyosialisasikan lebih dulu mengenai aturan penetapan lahan dan alih fungsi lahan. “Kita berharap tidak ada benturan soal permentan penetapan lahan dan alih fungsi dengan rencana penetapan RTRW yang sedang disusun tiap-tiap pemda.” Lebih lanjut, dia mengata-

kan, pemerintah sudah mengeluarkan Undang-Undang No 41 Tahun 2009 tentang Perlindungan Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan. UU itu diamanatkan penerbitan empat PP yakni PP Penetapan Lahan dan Alih Fungsi Lahan Pertanian Berkelanjutan, PP Insentif dan Disinsentif Lahan Pertanian, PP Sistem Informasi Lahan Pertanian, dan PP Pembiayaan Lahan Pertanian. Terkait dengan laju konversi lahan pertanian yang berubah menjadi peruntukan lain, Hilman menyebutnya diakibatkan banyak faktor. “Masyarakat dan petani juga bisa berperan. Karena selama ini mereka yang terdepan dalam pencetakan sawah baru maupun konversi lahan pertanian untuk peruntukan lain,” papar dia. Seperti diberitakan, Menteri Pertanian Suswono mengatakan pihaknya akan menyempurnakan Undang-Undang Nomor 41 Tahun 2009 tentang Perlindungan Lahan Pertanian

Pangan dengan aturan turunan yang lebih terperinci, misalnya menyiapkan insentif bagi petani yang tidak melakukan konversi lahan. Menurut dia, konversi lahan pertanian banyak terjadi di Nusa Tenggara Timur (NTT) dan Pulau Jawa. Akibat konversi lahan pertanian pangan yang masif itu, kata dia, target pencapaian 100.000 hektare lahan pangan pertahun sulit dicapai. Padahal, kemampuan mencetak sawah baru tidak lebih dari 30.000 hektare. Petani Gurem Dihubungi terpisah, pengamat pertanian Khudori meminta pemerintah jeli melihat persoalan lahan, penguasaan lahan, dan konversi sebelum menerbitkan regulasi. Salah satunya, persoalan lahan oleh petani gurem. Pasalnya dengan lahan terbatas dan keuntungan panen yang kecil petani gurem berpeluang melepaskan lahan atau menjualnya. “Bagaimana posisi pemerin-

tah? Apakah pembeli lahan milik petani gurem bisa dijerat UU, kalau misalkan tetap dipakai untuk keperluan pertanian. Itu belum tercantum dalam UU Perlindungan Lahan Pertanian, seharusnya bisa masuk ke PP atau permentan,” ungkap dia. Dari kondisi itu, kata Khudori, Kementerian Pertanian juga bisa memasukkanya sebagai rumusan untuk pemberian insentif bagi petani gurem yang kepemilikanya terbatas. “Kalau petani gurem tidak melepas, meskipun lahan sawahnya ditawar mahal oleh pembeli, pa insentifnya?” imbuh dia. Khudori berharap DPR mengontrol dan mengawasi PP dan permentan yang dikeluarkan pemerintah, sehingga pasalpasal di dalamnya menggambarkan bentuk perlindungan yang sebenarnya terhadap lahan pertanian. aan/E-2

Avtur di Juanda Tak Bermasalah suki Trikora Putra mengakui Cathay telah kembali mengisi avtur di Bandara Juanda, setelah sebelumnyasempatmenyatakan menghentikan pembelian avtur dari Pertamina (Persero) akibat insiden CX780 pesawat Airbus A330 miliknya yang 13 April lalu mengalami kerusakan mesin seusai menerbangi rute SurabayaHong Kong. “Perseroan sudah melayani pengisian avtur pesawat milik seluruh perusahaan penerbangan di Bandara Juanda, termasuk pelanggan Cathay dengan kebutuhan refuelling sekitar 30 kiloliter (ton) per hari,” tutur dia. Menurut Basuki, spesifikasi avtur yang dijual Pertamina memenuhi standar 91/91 yang diterbitkan International Air Transport Association (IATA). Cathay sendiri dalam situs resminya mengumumkan akan

« Perseroan sudah melayani pengisian avtur pesawat milik seluruh perusahaan penerbangan di Bandara Juanda.

»

Basuki Trikora Putra JURU BICARA PERTAMINA

menambah frekuensi penerbangan rute Hong Kong-Jakarta PP sebanyak empat kali dalam seminggu mulai September 2010. Jika rencana tersebut terealisasi, maskapai asal HongKong itu akan memiliki 18 kali penerbangan dari yang tadinya 14 kali penerbangan dalam sepekan. Cathay akan fokus mengembangkan penerbangannya ke Jakarta dan mengurangi frekuensi penerbangan ke Surabaya.

Secara terpisah, Direktur Angkutan Udara Kementerian Perhubungan Tri S Sunoko mengungkapkan Cathay belum mengajukan surat permohonan atas rencananya menambah penerbangan reguler ke Jakarta mulai September 2010. “Mereka hanya mengajukan izin penerbangan ekstra saja untuk Hongkong-Jakarta,” tandas dia. Prioritas Nasional Sementara itu, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah mengusulkan pengembangan Bandara Internasional Ahmad Yani, Semarang, masuk prioritas nasional. Hal itu dilakukan agar bandara tersebut secepatnya dikerjakan. “Saya akan menghadap Menteri Perhubungan dalam waktu dekat ini, sehingga pengembangan bandara dapat diang-

sektor industri antara 10-18 persen, pemerintah juga melakukan penghapusan tarif derivatif seperti beban puncak, bisnis maupun multiguna. Konsumsi Turun Di tempat terpisah, Direktur ReforMiner Institute Pri Agung Rakhmanto memprediksi sektor industri nasional berpotensi mengurangi jumlah tenaga kerjanya hingga 1,7 juta orang sebagai dampak kenaikan TDL rata-rata 10-18 persen. “Sektor industri berpotensi mengurangi jumlah tenaga kerja sekitar 1,7 persen atau setara 1,7 juta orang dari total angkatan kerja versi BPS yang mencapai 99 juta – 100 juta orang,” kata dia. Berdasarkan simulasi Re-

forMinner, kenaikan TDL 1020 persen akan menurunkan konsumsi listrik sektor industri sebesar 6,7 persen sampai 13,4 persen dan menurunkan permintaan tenaga kerja oleh sektor industri antara 1,17 persen sampai 2,35 persen. Penurunan permintaan itu merupakan bagian dari refleksi sektor industri untuk melakukan efisiensi. “Efisiensi akan dijabarkan industri dengan menurunkan jumlah mesin produksi, yang pada akhirnya secara tidak langsung berdampak terhadap pengurangan tenaga kerja,” ungkap dia. Pri menyebutkan seharusnya kenaikan TDL menjadi pilihan terakhir setelah kebutuhan gas untuk pembangkit PLN terpenuhi. Pasalnya, jika kebutuhan gas terpenuhi, PLN bisa

5.783,20

5.957,40

3,01

- Aluminium

1.718,40

1.750,20

1,85

- Nikel

17.744,40

18.062,00

1,79

- Timah*

18.050,00

18.110,00

0,33

1.238,60

1.238,40

-0,02

- Emas Sumber: Bloomberg, LME, Kitco

*Hingga 28/6

KUOTA Ekspor Kayu ke Eropa Berpotensi Meningkat JAKARTA – Penerapan kebijakan pengetatan impor produk kayu oleh Uni Eropa (UE), mulai 2013, berpotensi meningkatkan ekspor produk Indonesia. Pasalnya, produk kayu Indonesia sudah memiliki perangkat sertifikasi legalitas kayu. “Kita siap menyambut kebijakan untuk mengerem laju perdagangan kayu ilegal dari negara minim hutan,” kata Dirjen Bina Produksi Kehutanan Kementerian Kehutanan Hadi Daryanto, di Jakarta, Selasa (29/6). Indonesia, melalui Kementerian Kehutanan, sudah memiliki perangkat penilaian dan verifikasi legalitas kayu. Apalagi sistem verifikasi legalitas kayu (SVLK) untuk memudahkan tata usaha kayu dari sumber yang legal sudah berjalan. Aturan yang bersifat wajib diikuti oleh seluruh perusahaan kehutanan itu akan mulai diberlakukan September tahun ini. Meskipun demikian, karena sifatnya wajib dan tidak semua industri berbasis ekspor, pemerintah memberi stimulan dengan menggratiskan biaya sertifikasi ini. Pada 2010, pemerintah menyiapkan anggaran empat miliar rupiah untuk 33 perusahaan. “Biayanya 50 juta – 75 juta rupiah per perusahaan industri kayu,” kata Direktur Bina Pengolahan dan Pemasaran Hasil Hutan Kemenhut Bambang Sukmananto. Saat ini, ada 700 industri kehutanan di Indonesia. Kementerian Kehutanan menargetkan setengah industri kayu yang ada bisa menerapkan SVLK pada 2014. Ekspor produk kehutanan Indonesia ke Uni Eropa per tahun mencapai 1,8 miliar dollar AS. Ini setara dengan pangsa pasar 9 persen. Dengan diterapkannya aturan itu, ekspor produk kehutanan Indonesia diperkirakan bakal meningkat. “Harapan kita bisa dua kali lipat,” tukas Bambang. Ant/E-2

KURANG PASOKAN I Pembeli memilih cabai merah di pasar Legi, Solo, Jateng, Selasa (29/6). Gagal panen mengakibatkan harga cabai melonjak hingga 35.000 rupiah per kilogram. garkan di APBN,” kata Gubernur Jawa Tengah Bibit Waluyo di semarang Selasa. Menurut dia, pengembangan Bandara Ahmad Yani diharapkan menjadi perhatian pemerintah pusat dan tidak hanya menjadi perhatian Pemprov Jawa Tengah dan PT Angkasa Pura. Pengembangan Bandara Ahmad Yani dinilai sudah mendesak. Pasalnya, jika dilihat dari fasilitas infrastruktur yang ada, bandara itu jauh dari statusnya sebagai bandara internasional. Akses masuk butuh penataan dan pengaturan yang lebih memadai, serta kondisi terminal penumpang yang belum representatif. “Selain itu, landasan pacu di bandara ini masih terbatas. Apalagi jika hujan tiba sering terjadi kebanjiran dan mengganggu lalu lintas bandara,” sebut Bibit. dni/SM/E-2

Kenaikan TDL Dongkrak Harga Barang tanggal 1 Juli 2010 dan dibebankan ke rekening mulai Agustus sesuai kesimpulan rapat kerja Komisi VII DPR dengan pemerintah pada 16 Juni. Djimanto menyebutkan, kenaikan TDL yang tidak diimbangi dengan kenaikan harga jual dan meningkatnya pesanan memang berpotensi memicu PHK. Kondisi itu biasanya dialami sektor industri yang konsumsi listriknya besar seperti hotel dan ritel. “Tetapi untuk manufaktur, karena order mulai meningkat, saya kira tidak ada PHK. Yang terjadi itu margin dari perusahaan mengecil karena listrik naik 10 persen tetapi harga jual hanya naik lima persen,” ungkap dia. Lebih lanjut, Djimanto berharap, seiring kenaikan TDL di

- Tembaga

ANTARA/HASAN SAKRI GHOZALI

Kebijakan Energi

JAKARTA – Pelaku usaha menegaskan kenaikan tarif dasar listrik (TDL) tidak akan berdampak pada pemutusan hubungan kerja (PHK) dalam skala massal di sektor industri. Kenaikan harga barang dan lonjakan permintaan menjelang puasa dan lebaran menjadi penyimbang kenaikan TDL. “Sektor industri tertolong dengan kenaikan harga produk dan meningkatnya order menjelang puasa dan lebaran. Kenaikan mendekati lima persen. Dengan kondisi itu, kemungkinan PHK akibat kenaikan TDL relatif kecil,” kata Sekjen Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Djimanto saat dihubungi, Selasa (29/6). Pemerintah memastikan kenaikan TDL akan mulai berlaku

Mineral (US$/Ton kecuali emas US$/Toz)

Komentar/saran/kritik berita ini via e-mail: redaksi@koran-jakarta.com, faks: 021 3155 106 SMS: 0813 8181 7227

Sektor Penerbangan

JAKARTA – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) menyebutkan kualitas avtur di Bandara Juanda, Surabaya, cukup baik untuk digunakan. Hal ini setelah tim penyelidik kasus pendaratan darurat pesawat Cathay Pacific CX780 di Hong Kong memastikan avtur di bandara tersebut bukan menjadi pemicu kerusakan mesin pesawat tersebut “Kami sudah mendapat informasi dari penyelidik di Hong Kong, tidak ada masalah dengan avtur, sehingga tudingan bahan bakar bermasalah itu tidak relevan,” ungkap juru bicara Kemenhub Bambang S Ervan di Jakarta, Selasa (29/6). Dia menambahkan dengan hasil temuan tersebut, maka maskapai lokal atau asing tidak perlu khawatir membeli avtur yang dijual Pertamina di Bandara Juanda. Juru Bicara Pertamina Ba-

Gas (US$/MMBtu)

menghemat biaya dari BBM hingga 23 triliun sampai 30 triliun rupiah. aan/E-2

Kota Besar Defisit Pasokan Kebutuhan Bahan Pokok JAKARTA – Faktor cuaca dinilai membuat pasokan kebutuhan bahan pokok masyarakat terhambat. Selain produksi yang menurun, hambatan pada distribusi menjadi pemicu lonjakan harga. “Untuk kota besar seperti Jakarta, ketergantungan sayurmayur dari luar daerah sangat tinggi. Sekarang terjadi defisit pasokan,” kata Direktur Bina Pasar Direktorat Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan Jimmy Bella, di Jakarta, Selasa (29/6). Menurut dia, saat ini sering terjadi banjir di beberapa daerah penghasil sayur dan bumbu sehingga produksi tidak mencapai target. Apalagi, cuaca yang tidak menentu dan sering hujan membuat distribusi kurang lancar. “Faktor alam ini di luar kekuasaan kami. Akhirnya, hasil panen sayur dan bumbu hanya untuk kebutuhan daerah masing- masing,” kata Jimmy. Sekjen Asosiasi Pedagang Pasar Seluruh Indonesia (APPSI) Ngadiran mengatakan secara umum harga sembilan bahan pokok (sembako) cenderung stabil, baik harga maupun stok barangnya. “Meski terjadi perubahan harga, perubahan tersebut masih dalam ambang kewajaran. Secara umum harga sembako bisa dikatakan masih stabil,” kata Ngadiran. Beni Prasetyo, penjual sayuran di Pasar Jatinegara, Jakarta Timur, mengatakan harga sejumlah bahan kebutuhan pokok cenderung naik. “Saya masih jual cabai merah keriting 40 ribu rupiah (per kilogram). Normalnya ya 30 ribu sampai 35 ribu rupiah,” kata Beni. Ketua Umum Gabungan Pengusaha Makanan dan Minuman (GAPMMI) Adhi S Lukman menyebutkan ada beberapa komoditas yang mengalami kenaikan harga, khususnya cabai. ind/E-2


BEDAH

16

OTOMOTIF

Rabu 30 JUNI 2010

KORAN JAKARTA

®

Gurihnya Sedan Tak Berbuntut

P

ekan lalu, PT GM AutoWorld Indonesia (GMAI) merilis produk global mini hatchback (city car) generasi terbaru, All New Chevrolet Spark 1.2 L. Model ini akan menantang produk city car yang lebih dahulu wara-wiri di pasar seperti Hyundai i10, Suzuki Splash, Kia New Picanto, Suzuki Karimun Estillo, hingga Proton Savvy dan Chery QQ. Pasar kendaraan kota (city car) pada 2010 diprediksi terdongkrak menjadi sekitar 11.000 unit atau porsinya mencapai 1,8 persen dari total penjualan mobil domestik. Prediksi kenaikan tidak bisa dilepaskan dari maraknya kehadiran produk baru dan pertumbuhan permintaan. Gurihnya pasar mobil kota di Indonesia mendorong PT Nissan Motor Indonesia (NMI) meluncurkan sedan tak berbuntut (hatchback) March dan crossover Juke. March berkapasitas mesin 1.200 cc sementara Juke menggendong mesin 1.500 cc. Kedua model tersebut diperkenalkan langsung oleh CEO Nissan Motor Company Ltd, Carlos Ghosn, di Jakarta, kemarin (29/6). “March merupakan produk global kami dan akan bersaing dengan hatchback sejenis di pasar Indonesia,” kata March. Nissan March akan dirakit di pabrik Nissan di Cikampek, Jawa Barat, dan mulai dipasarkan pada November mendatang. “Kami akan memproduksi Nissan March di Indonesia mulai November dengan target produksi sebesar 9.000 unit per tahun untuk pasar domestik. Indonesia adalah negara kelima yang memproduksi March setelah Thailand, India, China, dan Meksiko. Kami berharap model ini mendapat respons positif dari masyarakat Indonesia,” kata Ghosn. Ghosn mengklaim Juke yang akan dilepas ke pasar tahun depan sebagai kendaraan crossover kompak pertama di Indonesia pada 2011. “Juke merupakan perpaduan antara SUV yang stylish dengan performa sports car. Juke telah dipasarkan di Jepang pada awal Juni ini,” kata Ghosn. Nissan March, kendaraan kompak hatchback untuk lima penumpang, diklaim sebagai produk yang hemat bahan bakar dan mudah dibawa bermanuver. Desain stylish dan modern dan cocok untuk pasar otomotif Indonesia. Presdir NMI Takayuki Kimura menambahkan mayoritas komponen Nissan March akan diimpor dari Thailand dengan memanfaatkan bea masuk nol persen dan Pajak Penjualan Barang Mewah (PPnBM) empat persen. Nissan belum memberikan kepastian harga untuk produk yang mengusung kapasitas 1.200 cc ini. Nissan March ditawarkan dalam dua tipe transmisi manual 5-percepatan dan otomatis.Adapun model Nissan Selain Indonesia, model crossover yang menggendong mesin kapasitas 1.500 cc ini juga akan dipasarkan di Eropa dan Amerika. Nissan akan merakit model Juke di pabrik di Indonesia pada tahun depan. “Kami siap menghadirkan produk-produk yang bagus dan kompetitif di Indonesia,” tegas Ghosn. Tahun ini, NMI membidik volume penjualan 35.000 unit, meningkat dari tahun sebelumnya sebesar 21.440 unit. Selain memperkuat line-up model, Nissan juga berencana membangun pusat riset dan pengembangan (R&D) di Indonesia pada 2011. R&D Center ini, akan menjadi pusat riset pasar, perencanaan, vehicle assasement, dan kegiatan quality control. Selain mobil dengan harga terjangkau, Nissan juga akan masuk ke segmen premium dengan label Infiniti. “Jadi, Nissan akan memiliki range model yang termurah sampai yang termahal. Kami berharap Infiniti mengangkat citra Nissan di Indonesia. Merek Infiniti ini akan mempertajam brand Nissan di kelas mobil mewah, memperkuat loyalitas pelanggan, dan tentunya Infiniti tidak difokuskan sebagai volume maker,” kata Ghosn. apg/ant/E-2

AFP PHOTO/ROMEO GACAD

PERPADUAN I Nissan Juke merupakan perpaduan antara SUV dengan performa sports car. Juke telah dipasarkan di Jepang pada awal Juni ini.

AFP PHOTO/ROMEO GACAD

KAPASITAS NAIK I CEO Nissan Motor Carlos Ghosn dalam peluncuran model baru Nissan March (kiri) dan Juke (belakang), di Jakarta, Selasa (29/6). Nissan menginvestasikan 20 juta dollar AS untuk menaikkan kapasitas produksi pabrik perakitan di Indonesia.

Strategi Produsen l Nissan Akan Pasarkan Produk Premium di Indonesia

Menunggangi Gelombang Baru Indonesia dianggap sebagai gelombang baru pasar otomotif setelah Brasil, Rusia, India, dan China.

P

osisi Indonesia kian penting di mata produsen otomotif dunia. Secara populasi Indonesia memang pasar yang besar. Rasio kepemilikan kendaraan di Indonesia tercatat masih rendah atau 30 unit per 1.000 penduduk. Menurut CEO Nissan Motor Co, Carlos Ghosn, kondisi ini jauh berbeda dibandingkan dengan Brasil dan India yang sudah mencapai 200 unit per 1.000 penduduk. Padahal, karakteristik penduduk dan potensi sumber daya alam kedua negara itu sama seperti Indonesia. Di Jepang dan Eropa, rasio kepemilikan kendaraan sudah mencapai 600 unit per 1.000 penduduk. Di mata Ghosn, setelah Brasil, Rusia, India, China (BRIC), Indonesia menjadi pasar berkembang yang sangat potensial. “Indonesia adalah the next wave setelah BRIC. Tentunya kalau kami ingin menjadi salah satu pemain strategis, sehingga kami harus tambah investasi di sini,” kata Ghosn di Jakarta, Selasa (29/6) Ghosn meyakini pasar mobil Indonesia akan menembus 1 juta unit dalam lima tahun mendatang, seiring te-

rus tumbuhnya ekonomi di kisaran 5 persen. Karena itu, Nissan fokus pada peningkatan produksi di Indonesia untuk merangkul pasar dalam negeri. “Kami menambah investasi 20 juta dollar AS untuk produksi sampai 100.000 unit di 2013,” kata Ghosn. Ekspansi dimulai tahun ini dan ditargetkan tuntas pada 2012. Investasi itu meningkatkan kapasitas produksi pabrik Nissan di Cikampek, Jawa Barat, dari 50.000 unit saat ini. Menurut Ghosn, investasi untuk pabrik itu sebagai bagian dari upaya merangkul 10 persen pasar otomotif Indonesia. Tahun lalu, pangsa pasar Nissan sebesar 4,4 persen dengan volume penjualan 21.440 unit. Ghosn mengatakan Nissan membidik penjualan sebesar 90 ribu unit pada 2013 seiring rampungnya ekspansi. Tahun ini, Nissan menargetkan penjualan mampu menembus 35 ribu unit, naik tajam dibanding 2009 sebesar 21.440 unit. Presiden Direktur NMI Takayuki Kimura meyakini target penjualan 90 ribu unit dapat dicapai pada 2013. Dia mengakui Nissan saat ini masih belum dapat menyaingi Toyota, Daihatsu, Mitsubishi, Suzuki, dan Honda karena baru hadir pada 2001. “Kami coba masuk menjadi top 3 dalam beberapa tahun mendatang dengan share 15 persen,” kata dia. Keseriusan Nissan untuk menggarap pasar Indonesia akan dipertegas dengan membangun pusat penelitian dan pengembangan di Indone-

sia pada 2011. Upaya ini untuk mengontrol kualitas suku cadang maupun bahan baku lokal untuk menjamin produksi dengan kualitas tinggi. Menurut Ghosn, sebagai pabrikan mobil terbesar nomor dua di Jepang setelah Toyota, seharusnya Nissan dapat meraih pangsa pasar yang signifikan. Namun nyatanya, Nissan hanya mampu menduduki peringkat keenam di Indonesia, jauh di bawah Toyota yang menduduki posisi puncak.

» Indonesia adalah the next wave setelah BRIC. Tentunya kalau kami ingin menjadi salah satu pemain strategis, sehingga kami harus tambah investasi di sini.

»

nesia, Grup Indomobil. Nissan menjamah pasar Indonesia lewat PT Nissan Motor Indonesia (NMI) bersama dengan Grup Indomobil. Nissan menguasai 75 persen saham NMI, sedangkan sisanya dipegang Indomobil. Untuk sementara, kata Ghosn, produksi pabrik dan model-model baru difokuskan mengisi pasar domestik. Namun, tidak tertutup kemungkinan Nissan akan mengekspor mobil ke beberapa negara dari Indonesia. “Kapasitas yang akan dinaikkan di Indonesia hanya untuk pasar dalam negeri saja. Bukan berarti kami tidak berpikir melakukan ekspor, tapi utamanya untuk market Indonesia yang baru lima persen,” ujar dia. “Selama infrastruktur bagus, cost ekspor akan lebih bersaing. Namun, saat ini kami akan fokus pacu jualan di dalam negeri,” lanjut Ghosn.

Carlos Ghosn CEO NISSAN MOTOR CO

Selain menggandakan kapasitas pabrik, Nissan juga akan merilis beberapa model baru sekaligus merakit mobil tersebut di Indonesia. Nissan, kata dia, berkomitmen meningkatkan muatan lokal setiap produk yang dirakit di Indonesia menjadi rata-rata 60 persen. Peluncuran model baru akan dibarengi dengan penambahan jaringan penjualan dari saat ini 50 unit menjadi 80 unit. Investasi diler akan dipikul mitra Nissan di Indo-

Model Premium Nissan juga akan mulai memasarkan Infiniti, model premium Nissan, pada 2011 dengan membangun satu showroom ekslusif di Jakarta. Merek Infiniti akan bersanding dengan merek premium lain seperti Lexus, Mercedes-Benz, atau BMW. Beberapa model yang akan dilepas antara lain tiga model andalan yaitu FX (sport utility vehicle/SUV), M (sedan), dan G (coupe). Untuk memasarkan Infiniti, Nissan menggunakan skema kerja sama ekonomi Indonesia-Jepang (IJ-EPA). Dalam IJ-EPA, bea masuk

(BM) mobil dalam bentuk utuh berkapasitas di atas 3.000 cc mencapai 4 persen pada 2011 dan 0 persen pada 2012. Sedangkan BM reguler untuk mobil utuh saat ini mencapai 40 persen. “Untuk Infiniti, kami targetkan bisa menjual 200 unit per tahun” kata Takayuki Kimura. Namun, realita bisnis di Indonesia tidak selamanya memuaskan Ghosn. Sebelumnya, saat menemui Wakil Presiden Budiono, dia mengeluhkan masih tingginya biaya logistik di Indonesia dibanding biaya buruh. “Biaya logistik di sini masih tinggi dan kami minta agar masalah itu bisa diatasi,” kata dia. Dirjen Industri Alat Transportasi dan Telematika Kementerian Perindustrian Budi Darmadi mengapresiasi rencana investasi Nissan. Budi melihat setidaknya ada 4 alasan yang mendorong investor otomotif tertarik menanamkan modalnya di Tanah Air. Pertama, kata Budi, Pemerintah Indonesia memosisikan diri sebagai mitra yang ramah, kedua, pasar mobil yang terus berkembang, ketiga, buruh kerja yang terampil dan kompetitif, serta kebijakan yang konsisten. “Kami menawarkan insentif yang ada di PP No 62/2008, insentif bea masuk ditanggung pemerintah (BM-DTP), dan fasilitas yang ditawarkan BKPM untuk komponen otomotif. Insentif Indonesia cukup bagus, meski masih sedikit kalah dibandingkan dengan Thailand,” jelasnya. apg/ant/E-3

RODA BISNIS Penjualan Global Toyota Naik 13,4% TOKYO – Toyota pada Senin mengatakan penjualan globalnya naik 13,4 persen tahun-ketahun pada Mei, meski terjadi penarikan kembali salah satu mobil buatannya di seluruh dunia untuk alasan keselamatan. Kelompok Toyota yang mencakup merek Daihatsu dan truk Hino, mengatakan telah menjual 676.675 unit pada Mei, naik dari 596.887 setahun lalu, kata perusahaan dilaporkan AFP. Pembuat mobil terbesar di dunia itu mengatakan produksi globalnya meningkat 27,0 persen menjadi 637.675 unit dari tahun sebelumnya, ketika industri ini dalam cengkeraman krisis keuangan. Penjualan Toyota telah mencatat pertumbuhan yang sehat dari posisi terendah tahun lalu di tengah krisis meskipun perusahaan menarik sekitar 10 juta kendaraan di seluruh dunia sejak akhir tahun lalu untuk masalah keselamatan. Pembuat mobil Jepang lain-

nya juga melaporkan penjualan dan keuntungan produksi Senin, karena industri mengalami rebound di tengah menguatnya permintaan global yang membantu mendorong pemulihan ekspor Jepang dari resesi yang mendalam. Pembuat mobil terbesar kedua Honda Motor menandai kenaikan penjualan domestik 11 bulan berturut-turut, yang naik 18,0 persen pada tahun ini, sementara produksinya 278.543 mobil pada Mei, naik 42,8 persen. Pihaknya tidak memberikan angka penjualan global. Nissan, produsen mobil ketiga terbesar, memperlihatkan ekspornya pada Mei naik hampir dua kali lipat menjadi 47.993 unit, naik 94,9 persen dari bulan yang sama tahun lalu. Nissan menghasilkan 309.287 unit mobil secara global pada Mei, naik 41,9 persen dari setahun lalu. Pembuat mobil terbesar keempat, Mitsubishi Motors, mengatakan produksi globalnya meningkat 85,8 persen dari setahun lalu. Diikuti Mazda, pesaingnya, dengan produksi di seluruh dunia melambung 46,0 persen. apg/E-2

Honda Perbarui Wajah Accord JAKARTA - Pabrikan mobil Honda Motors Co, akhir pekan lalu, meluncurkan Honda Accord 2011 sedan dan coupe versi pembaruan. Selain mengubah tampilan, Honda juga memperbaiki mesin pada Accord. Dalam keterangan tertulis Honda, perubahan tampilan terlihat pada bagian depan, terutama gril dan bumper depan. Selain itu, desain bumper dan lampu belakang juga mendapat sentuhan baru. Dalam pernyataan itu, Honda juga menyatakan telah meningkatkan efisiensi mesin sebelumnya, yaitu 2.4 liter 177hp dan V6 3.5 liter 271hp. Honda memperbaiki sisi sisi aerodinamika dengan mengurangi gesekan di dalam mesin dan memodifikasi rasio transmisi. “Penyempurnaan komponen mesin menjadikan gesekan di antara komponennya berkurang drastis, bahkan nyaris tidak ada,” tulis keterangan itu. Perubahan juga terjadi pada bagian interior. Honda mendesain ulang semua komponen

yang ada di bagian dalam mobil, sehingga lebih ergonomis. Pengelompokan sistem kontrol disatukan dan ditata kembali. Fitur-fitur baru yang ditambahakan, termasuk koneksi

USB pada beberapa model, kamera belakang, dan optional Honda Satellite-Linked Satnav. Tak lupa, Honda juga menambahkan jok kulit baru pada versi facelift ini. apg/E-2

» Ramah Lingkungan

REUTERS/MARK BLINCH

»

CEO sekaligus arsitek produk mobil listrik Tesla Motors, Elon Musk pada peluncuran model S hybrid pada North American International Auto Show di Detroit, Januari 2010. Musk mencemooh perusahaan otomotif Amerika lain dengan mengatakan mereka bisa meniru perusahannya yang pendatang baru bila mereka bisa lebih ramah lingkungan dan menaruh perhatian pada kehidupan sekitar yang lebih baik.

Kawasaki Tunda Ekspansi Pabrik JAKARTA - PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) menunda rencana ekspansi pabrik hingga 2012 karena berbagai kebijakan pemerintah yang belum jelas dan kurang kondusif.. KMI mengkhawatirkan kebijakan yang kurang kondusif memengaruhi daya beli masyarakat. “Kami bingung dengan peraturan pemerintah. Kami takut ada keluar peraturan yang aneh-aneh, padahal daya konsumen Indonesia rentan dengan kondisi makro. Yang dikhawatirkan itu stabilitas daya beli konsumen, bukan stabilitas politik,” kata Freddyanto Basuki, National Sales Manager KMI. Awalnya, prinsipal Kawasaki yang berbasis di Jepang berniat mengucurkan 60 juta dollar AS untuk membangun fasilitas produksi baru di Indonesia tahun depan. Beberapa peraturan yang dinilai kurang jelas misalnya rencana penghapusan pemakaian bensin pada sepeda

motor, peraturan menyalakan lampu motor pada siang hari, hingga penggunaan bahasa Indonesia pada kemasan suku cadang yang diimpor oleh importir umum. “Meski rencana penghapusan bensin untuk sepeda motor telah dibatalkan, tetapi apakah masyarakat luas sudah tuntas mengetahui. Seharusnya ada sosialisasi ke bawah. Soal lampu sepeda motor harus menyala siang hari, seharusnya dari ATPM diwajibkan mulai dari proses produksi lampu di-setting menyala,” kata dia. Saat ini, KMI memiliki kapasitas produksi maksimum 150.000 unit per tahun. Sesuai rencana awal, kapasitas produksi akan ditingkatkan menyentuh 300.000 unit per tahun. Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) mencatat, penjualan Kawasaki pada 2009 sebanyak 61.217 unit. Tahun ini, KMI membidik target penjualan mencapai 100.000 unit, naik 63,35 persen dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Model andalan penjualan Kawasaki adalah Ninja 250R. apg/Ant/E-2


Rabu

KORAN JAKARTA

30 JUNI 2010

Afrika Selatan 2010 REUTERS/EDDIE KEOGH

17

Perpanjang Rivalitas

Diego Maradona

Joachim Loew

Membuka Duel Klasik

Jerman rman dan Argentina memiliki catatan panjang erseteruan di lapangan hijau. Bahkan, bagi Maraperseteruan dona, pertemuan dengan Jerman di babak delapan besar sarat emosional. CAPE TOWN – Argentina dan Jerman tak bisa mengelak ketika harus bertemu lebih cepat di perempat final Piala Dunia. Hasil drawing dan konsistensi kedua tim selama perjalanan menuju delapan besar yang memaksa berjumpa lebih awal pada 3 Juli di Stadion Cape Town. Bentroknya dua raksasa sepak bola ini jelas menjadi keberuntungan bagi pihak lawan, terutama dari kubu yang akan menjadi lawan salah satu tim di semifinal. Pasalnya, jika Jerman kalah atau sebaliknya, maka peluang besar akan didapatkan lawannya dari pemenang pertandingan antara Spanyol versus Portugal atau Paraguay melawan Jepang yang hingga berita ini diturunkan masih berlangsung. Namun, sebelum memikirkan langkah berikutnya di semifinal, pertemuan Argentina dengan Jerman jelas menguras emosi dan sejarah panjang. Carlos Tevez adalah salah satu pemain yang mengingat betul pertemuan timnya dengan Jerman empat tahun lalu di Jerman. Walau dirinya gagal masuk skuad, ia merasa terpicu untuk memperbaiki kesalahan Piala Dunia 2006 ketika timnya disingkirkan di perempat final lewat adu penalti, Argentina harus menyerah dengan skor akhir 5-3. “Saya akan memberikan segalanya untuk seragam ini. Luar biasa kami harus menghadapi Jerman, tapi saya tak ingin menjadikannya sebagai peluang membalas dendam. Kami harus

REKOR PERTEMUAN

tampil lebih kalem dan belajar dari kesalahan empata tahun lalu,” ujar Tevez seperti dilansir situs resmi FIFA. Kedua tim berhasil menginjakkan kaki di perempat final setelah melewati berbagai rintangan. Argentina yang sebelumnya terseok-seok di babak kualifikasi Piala Dunia di zona Amerika Selatan (Conmebol) dan nyaris terlempar dari putaran final, ternyata di luar dugaan tampil mengejutkan. “El Albicelestes” bahkan menjadi tim paling sempurna dalam pertarungan di babak penyisihan Grup B, menyapu bersih tiga kemenangan dari Nigeria Nigeria (1-0), Korea Selatan (4-1), dan Yunani (2-0). Jalan Argentina makin lengkap ketika berhasil memulangkan Meksiko di Babak 16 Besar, Tim Tango mengalahkan “El Tri” 3-1. Sukses inilah yang mempertemukan Argentina lebih cepat dengan Jerman. Pasukan Muda Perjalanan Jerman juga bukan tanpa duri. Walau lolos dengan mudah di babak kualifikasi Grup 4 zona Eropa, di putaran final, langkah “Die Mannschaft” seperti roller coaster atau naik turun dengan sangat cepat. Laga perdana, barisan muda “Der Panzer” membuat kejutan besar ketika membuka pertandingan perdana dengan kemenangan fantastis empat gol tanpa balas ke gawang Australia. Namun, di tengah takjubnya publik

04-03-2010 30-06-2006 21-06-2005 09-02-2005 17-04-2002 15-12-1993 29-07-1986 08-07-1990

Argentina vs Jerman Argentina vs Jerman Argentina vs Jerman Argentina vs Jerman Argentina vs Jerman Argentina vs Jerman Argentina vs Jerman Argentina vs Jerman

1-0 1-1 (2-4) 2-2 2-2 1-0 2-1 3-2 0-1

Piala Dunia Piala Konfederasi

(Jerman Barat) Final Piala Dunia (Jerman Barat) Final Piala Dunia

Musuh Lama.....

Final 1986 DIEGO Maradona merupakan salah satu aktor utama pertemuan Jerman dengan Argentina di final 1986 dan 1990. Di pertemuan pertama di Meksiko, “El Diaz” mengecap bahagia karena berhasil mengalahkan Jerman 3-2 dan memberikan gelar dunia untuk

sepak bola tiba-tiba tim Jerman memupuskan nada optimistis dengan menerima kekalahan tipis 0-1 dari Serbia. Untunglah, di laga terakhir pasukan Joachim Loew berhasil lolos ke perdelapan final setelah menang 1-0 dari Ghana. Lolos dari lubang jarum, Jerman masuk ke dalam duel berat menghadapi Inggris. Dengan kualitas pemain bintang Inggris, Jerman tak diperhitungkan. Tapi, lagi-lagi regenerasi kubu Jerman membuktikan diri dengan melibas “The Three Lions” 4-1. Kini Jerman harus menghadapi Argentina yang kini masuk menjadi fa-

JOHANNESBURG – Dua dari lima tim favorit juara harus bentrok lebih awal di babak perempat final. Partai Belanda lawan Brasil, misalnya, akan menyedot perhatian para pencinta sepakbola. Belanda melaju ke perempat final setelah mengalahkan Slovakia 2-1, sedangkan Brasil mengkandaskan Cile dengan tiga gol tanpa balas. Pertemuan kedua tim itu di babak delapan besar tidak bisa terelakkan lagi. Jika salah satu dari dua tim itu memenangi pertandingan, maka langkah tim pemenang menuju babak final akan semakin mudah. Sedangkan tim yang kalah harus siap-siap gigit jari. Pertandingan ini memperpanjang rivalitas antara kedua tim. Laga yang akan dihelat di Stadion Nelson Mandela Bay, Port Elizabeth, Jumat (2/7) malam nanti, akan menjadi pertaruhan adu gengsi antara sepak bola Eropa dan Amerika Latin. “Belanda adalah tim yang memiliki teknik permainan bagus dan dihuni oleh individu-individu yang memiliki kemampuan hebat. Pertandingan ini sangat ditunggutunggu, di mana semua orang ingin melihatnya dan semua pemain ingin juga bermain di dalamnya,” papar kaka. Sejarah pertemuan Belanda lawan Brasil di Piala Dunia selalu menyisakan kenangan. Sudah tiga kali kedua tim bentrok di Piala Dunia. Hasilnya Belanda menang sekali, sedangkan sisanya mengalami kekalahan. Catatan pertemuan tersebut setidaknya membuat Brasil di atas angin. Sebaliknya, Belanda tidak mau terpengaruh dengan hal-hal di luar pertandingan. “Kami sudah tidak sabar mengahadapi mereka (Brasil) dan kami ingin meyakinkan dunia bahwa kami bisa mengalahkan tim seperti Brasil,” kata Dirk Kuyt. Jika Belanda menang, tim ini tinggal menunggu pemenang antara Uruguay dan Ghana di babak semifinal. Brasil juga mengharapkan kemenangan. Kendati kedua tim optimistis memenangi pertanmereka tetap menyimpan setitik masalah dalam dingan, me meracik alur alu serangan. Arjen Robben mengatakan bahwa harus memperbaiki pola permainannya saat bertimnya haru duel dengan Brasil. Sebabnya, serangan yang dikreasikan tidak begitu dahsyat mengancam gawang lawan. timnya tida “Kami harus haru bermain lebih baik dari hari ini (lawan SlovaRobben. kia),” ucap R Komentar senada juga diucapkan oleh sang pelatih, Bert Komenta Marwijk. Ia mengakui Belanda memang tak bermain van Marwij indah seperti seper pada penampilan-penampilan sebelumnya, walau mendulang kemenangan atas lawan-lawannya. Di sisi lain, sepak bola pragmatis justru dipertontokan Brasil dengan mengorbankan permainan cantik yang selama ini menjadi ciri khas pemegang lima trofi Piala Dunia. Dunga mengubah gaya tersebut dengan memfokuskan pada kemenangan. Walhasil, Brasil bertransformasi menjadi tim yang mementingkan hasil daripada bermain indah yang mengandalkan ketrampilan individu pemainnya. Kendati demikian, sang bintang, Kaka mengaku puas permainan timnya. Ia pun menegaskan permainan timnya sudah kian berkembang sehingga siap menghadapi Belanda di babak perempat-final nanti. Rtr/vic/S-3

Final 1990 Argentina pada Piala Dunia 1986. Empat tahun berselang di Italia, Maradona harus memendam emosi karena gol tunggal Andrea Brehme menggagalkan misi Argentina mempertahankan gelar dan Jerman juara pada Piala Dunia 1990 .

vorit juara dunia. “Semua masih dapat mungkin terjadi, laga berat berikutnya telah menunggu kami (Argentina). Namun, apa pun itu, kami harus dapat melewatinya,” ujar striker muda Jerman Thomas Mueller. Pertemuan Jerman dengan Argentina, tak bisa dielakkan, akan memperbincangkan pelatih Argentina Diego Maradona. “Saya ingin mengambil seragam dan bermain. Tapi, sayang ini bukan final Piala Dunia 1986,” seloroh Maradona. Rtr/tya/S-3

Luis Fabiano

Arjen Robben

REKOR PERTEMUAN DI PIALA DUNIA Piala Dunia 1974 Piala Dunia 1994 Piala Dunia 1998

Belanda 2 – 0 Brasil Brasil 3 – 2 Belanda Belanda 2 – 4 Brasil (pen)

Rusaknya Skenario Piala Dunia 2010

S

eorang penggemar fanatik Inggris Neal Collins menulis perjalanan indah pasukan Fabio Capello di Piala Dunia 2010 dalam tulisannya sehari sebelum “The Three Lions” bertemu dengan Jerman di Babak 16 Besar. Collins dengan gamblangnya menuliskan Inggris akan mudah melewati adangan tim “Der Panzer” lalu menginjakkan kaki di perempat final. Pilihannya, Neal lebih menyukai Portugal sebagai lawan bagi Inggris dibandingkan Spanyol yang difavoritkan merebut gelar dunia tahun ini. Dengan sedikit ambisius, Collins lalu menganggap Portugal berhasil dilewati pasukan Fabio Capello. Hingga akhirnya Inggris menginjakkan kaki di final menghadapi Brasil dan meraih trofi Jules Rimet. Namun sepertinya Collins sadar, tulisannya ini hanya sebuah mimpi karena sebelum mencapai partai puncak, Inggris sudah angkat koper karena takluk dari Jerman 1-4. “Hey, sekali waktu kita dapat bermimpi,” tulis

Collins seperti ditulis dalam blognya, nealcollins.blogspot.com. Mimpi Collins dalam tulisannya mungkin diimpikan banyak orang yang menjadi penggemar fanatik Inggris. Namun drawing tak dapat dielakkan, Inggris harus bertemu lebih awal dengan raksasa sepak bola karena hanya menjadi runner-up Grup C. Sejak awal sebenarnya drawing yang dilakukan pada 4 Desember lalu di Cape Town International Convention Centre menimbulkan berbagai komentar para pelatih dari tim yang lolos ke putaran final. Terutama dari tim-tim besar yang harus berjibaku lebih awal untuk dapat melanjutkan langkahnya, seperti yang terjadi ketika Argentina harus bentrok dengan Jerman di perempat final pada 3 Juli nanti di Stadion Cape Town dan Belanda melawan Brasil pada 2 Juli di Stadion Nelson Mandela Bay. Empat tim ini mau tidak mau harus berduel demi satu tiket di semifinal. Padahal, ketika drawing ke-

empatnya merupakan tim unggulan dari delapan tim yang dimasukkan FIFA sebagai yang paling berpeluang juara. Skenario ini memang sudah seharusnya terjadi di perempat final. Lalu, kenapa hanya empat tim ini yang bentrok lebih awal. Ketika drawing dilakukan, sebenarnya laga perempat final lainnya di Stadion Soccer City pada 3 Juli dalam skenario mempertemukan Prancis dengan Inggris. Namun skenario ini gagal terwujud karena Prancis harus tersingkir di babak penyisihan grup, sedangkan Inggris harus puas sebagai runner-up Grup C. Kejutan dari tim-tim semenjana yang merusak skenario ini. Skenario lainnya tentu saja Italia. Dalam mimpi setiap orang, juara bertahan ini seharusnya dapat menjadi juara Grup F dan dapat melewatinya hingga partai perempat final secara ideal akan mempertemukan “Gli Azzurri” dengan Spanyol. Tapi, tak dinyana, skenario ini gagal terwujud karena Italia tersingkir dari persaingan. Kecuali menyisa-

REUTERS/KAI PFAFFENBACH

BERJIBAKU I Undian Piala Dunia yang digelar 4 Desember lalu di Cape Town menjadi salah satu penyebab tim-tim kandidat juara saling bertemu di babak delapan besar. kan Spanyol yang masih bertarung memperebutkan tiket ke perempat final menghadapi Portugal hingga berita ini diturunkan.

Kini banyak pihak yang berharap seperti yang ditulis BBC seusai pengundian, partai final akan mempertemukan Brasil dengan Spanyol.

Namun semua ini masih harus menunggu, jika skenario ini tidak dirusak lagi tim-tim medioker. tya marenka/S-3


18

Rabu

KORAN JAKARTA

Afrika Selatan 2010

30 JUNI 2010

1 1

J U N I

-

1 2

J U L I

2 0 1 0

Blatter Minta Maaf soal Wasit

KOLOM

Kesetiaan untuk Beatrix AGUS SALIM Wartawan “Koran Jakarta”

P

encinta bola pasti sudah tahu kualitas tim Prancis dan Belanda. Sayangnya, Prancis harus angkat koper terlebih dahulu, sedangkan Belanda lolos dan bisa jadi menang dalam Piala Dunia kali ini. Tidak lolosnya Prancis dalam 16 besar cukup mengejutkan, terlebih beredar rumor disebabkan bayaran yang diterima pemainnya kecil. Tentu dalam pertandingan dunia yang mempertaruhkan citra bangsa, bayaran mestinya tidak menjadi persoalan jika pemain memiliki kesetiaan pada negaranya. Itu pula yang tampak di balik kemenangan Belanda hingga melaju ke perempat final Piala Dunia kali ini. Bagi warga Belanda, suatu kehormatan jika bisa memberi sesuatu kepada pemimpinnya, Ratu Beatrix. Dahulu, bahkan Dr Christian Snouck Hurgronje, orientalis yang berhasil memecah belah masyarakat Aceh berkat kepiawaiannya memahami tentang Islam, konon rela tidak dibayar bekerja di Aceh demi kesetiaanya pada sang Ratu. Bahkan, Hurgronje menyelipkan doa dalam khotbah Jumatnya di hadapan masyarakat Aceh dalam bahasa Arab yang berisikan doa kesejahteraan untuk Wilhelmina, Ratu Belanda kala itu. Bagi pelatih dan Tim Belanda, kemenangan adalah satu keharusan karena memang mereka ingin mempersembahkan sesuatu yang berharga bagi Ratu tanpa mempersoalkan berapa uang yang bakal diterima nantinya. Kondisi itu berbeda jika dibanding Indonesia. Kebanyakan atlet Indonesia yang merasa sudah punya prestasi mulai pasang harga, kalau harganya rendah dengan mudahnya mereka pindah ke negara lain yang berani memberi uang lebih banyak. Itu sudah banyak terjadi di cabang bulu tangkis, banyak atlit bulu tangkis yang dulu susah payah dibina pemerintah terus berprestasi sekarang justru menjadi atlet dan pelatih di beberapa negara lain. Sungguh memilukan. Bisa jadi hal itu disebabkan sikap nasionalisme yang tidak ada, serta tidak adanya kesetiaan pada pemimpin. Sayangnya, kebanyakan masyarakat Indonesia tidak memiliki kesetiaan. Lihat saja, saat Presiden Soekarno jatuh, pembantunya mulai minggir dan meninggalkan Soekarno. Begitupun ketika Presiden Soeharto lengser, pembantunya justru ikut-ikutan menghujat Soeharto dan keluarganya. Mungkin, karena itulah, Indonesia tidak maju-maju. Mantan Menteri Keuangan Sri Mulyani bahkan mengeluh sulit menjadikan negeri ini kaya padahal punya potensi. Namun, yang pasti, ketiadaan kesetiaan itu bisa jadi menyebabkan Indonesia tidak akan bisa ikut Piala Dunia, karena atletnya yang berprestasi sudah nanya harga duluan.

SERBA-SERBI Lampu Merah Menumpuk JOHANNESBURG – Jangan sampai Anda tersesat di jalanan Afrika Selatan. Jalanan di sana begitu luas dan kalau salah mengambil arah harus memutar panjang ke tujuan sebenarnya. Bahkan, bisa sampai tak bisa berbelok lagi jadi terpaksa harus menyusuri jalanan tempat Anda tersesat. Keunikan jalanan di Afsel lainnya adalah menumpuknya lampu merah di satu ruas jalan. Baru berhenti sebentar, kemudian 50 meter di depan Anda harus berhenti lagi karena lampu merah. Ini bisa terjadi lebih dari tiga kali sepanjang satu ruas jalan. Meski peletakan lampu merah seperti ini, tidak membuat warga Afsel sembarangan menerobos jalan. Mereka taat mengikuti rambu lalu lintas meski tidak jalanan sepi dan tidak ada polisi yang mengawasi. sin/S-3

Sulit Cari Nasi JOHANNESBURG – Hidangan makanan masyarakat Afrika Selatan sama seperti orang-orang Eropa dan Amerika Latin yang makanan utamanya bukan nasi. Karena itu, bagi orang-orang Asia sulit mencari nasi di Afsel. Kalau mau harus pergi ke restoranrestoran China yang menyediakan nasi. Warga Afsel sebenarnya familiar dengan nasi tapi tidak menjadikannya sebagai makanan wajib yang harus ada untuk dimakan dengan menu lain. Di salah satu restoran bernama Nando’s dijual nasi namun bukan seperti selera orang Asia. Nasinya dibungkus di dalam kotak kertas dan langsung dicampur dengan bumbubumbu serta cabe sehingga membuat nasinya basah. Tidak kering seperti yang biasanya dimakan orang Asia. sin/S-3

AFP/PAUL ELLIS

BERTAHAN I Pelatih Inggris Fabio Capello saat akan menghadiri konferensi pers di Rustenburg, Senin (28/6). Capello mengatakan, dia akan tetap bertahan di tim Inggris dan mempersiapkan pasukan untuk babak kualifikasi Piala Eropa 2012 mendatang.

Capello: “Inggris Harus Berubah” Nasib Capello akan ditentukan dalam dua pekan ke depan. Namun, pelatih asal Italia itu sudah mulai berpikir membangun pasukan menuju kualifikasi Piala Eropa 2012. LONDON – Setelah kekalahan memalukan di babak 16 besar dari Jerman, pasukan “Tiga Singa” tiba di Inggris. Di tengah berbagai kritikan terhadap kinerja pelatih Fabio Capello, para pemain yang berseragam setelan timnas Inggris itu tiba di Bandara Heathrow, Selasa (29/6) pagi waktu setempat. Capello masih menunggu keputusan asosiasi sepak bola Inggris (FA) tentang nasib selanjutnya. Sebelumnya, pelatih asal Italia itu mengatakan masih memiliki hasrat untuk menukangi pasukan “St George Cross” itu. Namun, dia masih harus menunggu selama dua pekan untuk memberi kesempatan bagi FA memutuskan mengenai nasib kontraknya yang akan berakhir pada 2012 nanti. Capello mengatakan dia ingin menuntaskan kontraknya dan membawa Inggris di persaingan kualifikasi Piala Eropa 2012. Namun, menurutnya, dia akan mendiskusikan se-

muanya sambil menunggu tim melakukan istirahat karena banyak pemain yang kelelahan setelah menjalani dua atau tiga pertandingan di turnamen bergengsi itu. Meski nasibnya masih belum jelas di timnas Inggris, mantan pelatih AC Milan, Juventus, Roma, dan Real Madrid itu mengatakan akan mempersiapkan pasukannya dengan sedikit perubahan menghadapi Piala Eropa mendatang. Menurutnya, dia akan berdiskusi untuk menerima masukan soal siapa pemain potensial yang layak masuk di era baru nanti. “Kami telah berbicara soal ini dengan staf saya. Say pikir kami akan menemukan dua atau tiga pemain baru, mungkin untuk Euro,” paparnya. “Ada Adam Johnson, bek kiri Arsenal Kieran Gibbs, juga Michael Dawson, meskipun dia sudah tidak muda lagi. Ada juga Gabriel Agbonlahor dan Bobby Zamora, yang saat ini mengalami cedera dan pe-

main yang saya harapkan bisa fit adalah Owen Hargreaves,” papar Capello. Capello juga menyoroti terlalu padatnya pertandingan di Liga Inggris, yang membuat para pemain rentan cedera dan kelelahan. “Saya ingin mengubah sesuatu, tapi itu sangat mustahil. Di sini terlalu banyak pertandingan dalam satu musim. Mereka bermain Sabtu, Rabu, Sabtu, Rabu,” paparnya. Menurutnya, dia ingin diberi kesempatan untuk membuktikan dia dapat membawa perubahan bagi nasib Inggris di masa depan. “Saya memilih untuk bertahan (di tim Inggris). Kami butuh waktu untuk pemulihan dan penyegaran kembali,” kata Capello. Dicibir Pers Namun, kekalahan 1-4 dari Jerman yang merupakan kekalahan terburuk yang dialami Inggris di babak perdelapan final telanjur menorehkan luka di publik Inggris. Pasukan “Three Lions” dan Capello pun menjadi bulan-bulanan pers. “Generasi emas telah berakhir. Kampanye Piala Dunia telah berakhir setelah kami memulainya dengan bencana,” ujar John Dillon dari The Daily Express.

Matt Lawton menulis di Daily Mail bahwa gol Lampard yang tidak disahkan bukanlah alasan kekalahan. “Karena semua orang Inggris frustrasi atas dibatalkannya gol, hal itu tetap tidak akan menyembunyikan betapa menyedihkannya penampilan tim Inggris.” Dalam artikelnya di Daily Star, Danny Fulbrook mengatakan Fabio Capello tambah dipermalukan karena fan Inggris yang gusar sempat menyanyikan nama pelatih terdahulu, Sven Goran Eriksson, yang dua kali berturutturut mengantarkan Inggris ke babak perempat final Piala Dunia. Menurut dia, Capello layak disalahkan. Inggris tak pernah memenangi Piala Dunia maupun Piala Eropa sejak menjuarai Piala Dunia 1966 di tanahnya sendiri. Ada yang bilang, kontroversi gol di final melawan Jerman Barat kala itu menjadi kutukan bahwa negara yang melahirkan sepak bola itu takkan pernah juara dunia lagi “Era yang dimulai di Prancis 12 tahun lalu saat Michael Owen mencetak gol spektakuler ke gawang Argentina dan Beckham menerima kartu merah, telah berakhir,” ujarnya. Rtr/AFP/drb/wan/S-3

JOHANNESBURG – Presiden FIFA Sepp Blatter meminta maaf atas kesalahan wasit yang telah mencoreng Piala Dunia dan berjanji membuka wacana teknologi garis gawang. Blatter meminta maaf kepada delegasi dari Inggris dan Meksiko yang telah dirugikan keputusan wasit. “Saya menyesal saat menyaksikan bukti tayangan ulang. Seperti bukan pertandingan bintang lima. Saya tertekan dengan keputusan wasit ini dan saya menyatakan meminta maaf. Saya telah minta maaf kepada dua delegasi negara itu,” ujar Blatter, Selasa (29/6). Isu teknologi garis gawang ini muncul kembali menyusul dua keputusan wasit yang kontroversial di dua pertandingan perempat final Piala Dunia Afrika Selatan, Minggu kemarin. Pertama, gol pemain tengah Inggris, Frank Lampard, yang dianulir wasit, kendati dari tayangan ulang terlihat bola sudah melewati garis gawang Jerman dan memantul kembali ke luar saat Jerman unggul 2-1. Jerman kemudian menang dengan skor 4-1. Di pertandingan berikut saat Meksiko melawan Argetina, wasit mengesahkan gol pertama yang diciptakan striker Argentina, Carlos Tevez. Padahal Tevez jelas-jelas berada di posisi offiside dan selanjutnya pasukan Diego Maradona ini menang 3-1. FIFA berencana membahas kembali penggunaan teknologi garis gawang, khususnya di pertandingan-pertandingan dengan level tinggi. Demikian diungkapkan Blatter, kemarin. “Jelas sekali setelah pengalaman sejauh ini di Piala Dunia tidak mungkin tidak membuka lagi pembahasan teknologi garis gawang,” demikian ungkap Blatter. Menurut Blatter, penggunaan teknologi garis gawang belum akan diterapkan di sisa 10 pertandingan Piala Dunia ini. Namun hal ini akan dibahas di pertemuan bisnis dari dewan Asosiasi Sepak Bola Internasional (IFAB) yang akan berlangsung Juli nanti di Cardiff, Wales. Sebelumnya, Maret lalu, Blatter menolak penggunaan teknologi ini setelah IFAB memutuskan menolaknya pada pertemuan di bulan itu. Menurutnya bila diterapkan maka seluruh pertandingan di dunia harus menggunakan teknologi itu. Namun hal itu akan terkendala dengan dana. “Pertandingan harus dimainkan dengan cara sama di mana pun di seluruh dunia. Tidak peduli teknologi apa yang diterapkan, keputusan akhir tetap di tangan manusia. Mengapa tanggung jawab wasit dilimpahkan ke orang lain,” ujar Blatter kala itu. Menurutnya, kesederhanaan dan universalitas permainan adalah hal yang utama. reuters/wan/S-3

AFP/ALEXANDER HASSENSTEIN

TEKNOLOGI I Presiden FIFA, Sepp Blatter saat konferensi Pers di Johannesburg, Selasa (29/6). Blatter meminta maaf atas banyak kontroversi di Piala Dunia menyangkut kepemimpinan wasit. Menurutnya, akibat beberapa kejadian tersebut, FIFA mulai mempertimbangkan penerapan teknologi garis gawang dalam sepak bola.

Melawan Apartheid Melalui Teater

P

olitik Apartheid yang mengisi lembaran sejarah Afrika Selatan menyisakan berbagai cerita masa lalu dan peninggalan bangunan-bangunan penting berkaitan dengan itu. Jangan mengira perlawanan terhadap politik apartheid yang berakhir pada 1996 melulu berbumbu kekerasan. Bukan hanya aktivis politik dan kemanusiaan yang menjadi pilar memusuhi diskriminasi terhadap kaum kulit hitam di Afsel. Seniman, artis, dan penyanyi pun bersatu menentang kebijakan apartheid. Bukti aktivitas para pelaku seni itu bisa dilihat di Market Theatre. Tempat ini didirikan pada 1976 oleh Mannie Manim dan Barney Simon. Keduanya pria kulit putih. Bangunan tersebut awalnya adalah Indian Fruit Market. Manim dan Simon tidak menghilangkan sentuhan Indian Fruit Market yang terdapat di dalam bangunan. Masih dipertahankan Vrugte Veiling yang dalam bahasa Afsel artinya Fruit Smell. Tulisan itu

KJ/ HYACINTHA BONAFACIA

PERLAWANAN I Market Theatre menjadi pusat perlawanan komunitas seni Afrika Selatan terhadap rezim Apharteid. Dari sinilah muncul seni-seni yang menggungat kebebasan dan persamaan hak. tercetak di bagian atas tembok seperti gapura di sebelah dalam bangunan sebelum tempat resepsionis berada. “Market Theatre dikenal sebagai ‘Theatre of the Struggle’ karena ikut menentang

rezim apartheid melalui pertunjukan musik dan drama yang didominasi tema anti Apartheid,” jelas Gabriel Royeppen. Pria yang sudah bekerja di Market Theatre selama 33 tahun

itu menyebutkan meskipun lebih banyak mengarah pada perlawanan terhadap apartheid, para artis teater juga menyuguhkan hiburan lain di luar itu. “Setelah mengawali karier di teater ini, sekarang mereka telah melanglang buana dan dikenal luas di luar Afsel,” sebut Royeppen. Untuk mengenang perjuangan mereka melalui entertainment, Market Theatre memajang foto-foto hitam putih mereka di dinding-dinding teater. “Kelangsungan hidup teater ini tidak mudah. Donasi keuangan untuk mempertahankan keberadaan teater ini didapatkan dari luar Afsel. Negara-negara lain yang membantu karena turut mendukung perjuangan para pengelola teater dan artis-artis yang terlibat di dalamnya,” papar Royeppen. Dengan keyakinan seni dan budaya bisa ikut mengubah tingkat kehidupan sosial dan pembedaan warna kulit, nama Market Theatre menjadi harum di negara-negara lain. Pada 1995

teater ini mendapatkan penghargaan American Jujamcyn Award. Total Market Theatre mendapatkan 21 penghargaan internasional dan 300 dari dalam negeri. Kegigihan tokoh-tokoh terkait menjaga keberlangsungan hidup teater berhasil meredam Pemerintah Afsel yang saat itu mengekang kelangsungan hidup Market Theatre. Caranya dengan mematikan pemasukan teater. Polisi-polisi dikerahkan untuk memblokade para penonton yang ingin pergi ke Market Theatre sehingga pendapatan minim diperoleh. “Situasi tidak aman saat itu juga membuat orang-orang takut keluar malam. Padahal, mereka ingin sekali mendapatkan hiburan di teater ini,” ucap Royeppen. Dijelaskannya, bukan hanya orang-orang kulit hitam tapi juga warga kulit putih ingin menyaksikan pertunjukan di teater itu. “Teater ini bebas dinikmati siapa saja tanpa perbedaan ras atau warna kulit,” ucap Royeppen. hyacintha bonafacia/S-3


KORAN JAKARTA

DIDAKTIKA

®

Rabu 30 JUNI 2010

19

Mengenalkan HAM pada Anak Sebagai makhluk kecil, anak sering kali harus mengikuti keinginan orang dewasa. Padahal, anak memiliki hak berpendapat, memilih, serta hak untuk dilindungi.

A

walnya, Anitawati (35), ibu tiga anak dan guru Jari Pintar Aritmatika, Salemba Group, mengaku tidak mengetahui secara persis mengenai hak anak. “Awalnya naluri sebagai orang tua, orang tua menyekolahkan anak sudah merupakan kewajiban, begitu pula beribadah dan bermain,” kata Anita. Walaupun sebagai hak anak, ia berpendapat anak tetap memerlukan pengarahan dari orang tua. “Mereka tidak dapat dilepaskan begitu saja,” ujarnya. Seperti ketika anak meminta kesempatan untuk berenang. Ia hanya mengizinkan putrinya berenang pada Sabtu dan Minggu. “Karena pada hari tersebut anak-anak tidak sekolah. Tetapi kalau memintanya pada Senin sampai Jumat, saya tidak memperbolehkannya, sebab hari tersebut merupakan hari sekolah,” jelasnya. Baginya, pendidikan, pelajaran beribadah, dan kesempatan bermain merupakan hal yang harus diberikan kepada anak, sekaligus sebagai investasi di masa depan. Yosep Adi Prasetio, Wakil Ketua Komnas Hak Asasi Manusia (HAM) mengatakan ada tiga bentuk HAM yang terkait dengan anak, yaitu penghormatan, perlindungan, dan pemenuhan. Penghomatan berkaitan dengan konvensi perlindungan terhadap hak anak. Perlindungan, sebagai contoh anak dilindungi dari kekerasan rumah tangga yang dilakukan orang tuanya. Sedangkan, pemenuhan dapat diwujudkan dengan memberikan pemenuhan pendidikan kepada anak. “Jika orang tua tidak mampu memenuhi pendidikan anak karena alasan ekonomi, sosial, dan budaya, maka pemenuhan pendidikan menjadi urusan negara,” terang Yosep. Sebab, pendidikan merupakan hak anak yang harus terpenuhi. Menurutnya, masalah HAM sudah dapat diajarkan sejak anakanak mulai duduk di sekolah dasar. “Karena pada usia sekolah dasar, anak dapat memahami mengenai hak-hak dasarnya, seperti hak untuk berdemokrasi,” kata Yosep. Pada tahap ini, anak dapat diajarkan untuk menyatakan pendapat. Sementara itu, Efriyani Djuwita, psikolog anak Universitas Indonesia mengatakan hak anak dapat berupa hak untuk mendapatkan kasih sayang, hak menyatakan pendapat, hak mendapatkan pendidikan, untuk berkreativitas, serta hak untuk bermain. Supaya anak mengetahui hak-haknya, Efriyani mengatakan, peran orang tua sangat diperlukan. Ia mencontohkan sering kali orang tua beranggapan belajar lebih penting daripada bermain. Padahal, bermain merupakan dunia anak dan menjadi hak

KORAN JAKARTA/BRAM SELO AGUNG

KEKERASAN ANAK l Kekerasan terhadap anak merupakan salah satu pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM) anak yang patut diwaspadai oleh semua pihak. Pasalnya, kekerasan terhadap anak lebih sering dilakukan oleh orang terdekat, atau orang-orang yang masih mempunyai hubungan kekerabatan. anak. “Yang tepat adalah bermain sambil belajar, bukan belajar sambil bermain,” katanya. Tujuannya, supaya saat bermain, anak tidak dibebani dengan materi pelajaran. Begitu pula saat anak dihadapkan pada pengambilan keputusan, anak dapat diikutsertakan. “Misalnya saat akan berlibur, anak dapat diberikan pilihan untuk berlibur ke tempat nenek atau ke tempat rekreasi,” ucapnya. Dengan demikian, lanjutnya, akan diberikan kesempatan untuk memilih, bukan sekadar keputusankeputusan yang dibuat orang tua. Sementara itu, terkait pemahaman HAM pada anak, dapat dilakukan sesuai dengan porsi usianya. “Saat balita, anak dapat diberikan kasih sayang dari orang tua atau mencintai lingkungan sekitar,” terangnya. Di sini, orang tua dapat memberikan pengawasan mengenai hal yang boleh dilakukan dan tidak dilakukan sembari memberikan alasannya, misalnya dengan menyingkirkan benda-benda yang dapat membahayakan fisik saat mengenal lingkungan sekitarnya. ”Contohnya, menutup kaleng yang terbuka dan sebagainya,” katanya. Cara Mengajarkan Dalam memberikan pemahaman mengenai hak anak, Efriyani mengatakan, pemahaman dapat diberikan melalui model atau perilaku yang

dilakukan orang tua. “Misalnya, saat anak sedang mengemukakan pendapat, orang tua tidak boleh memotong pendapat anak, atau mencela pendapatnya,” kata Efriyani. Sehingga, anak dapat mencontoh dari orang tua ketika ada orang lain mengemukakan pendapatnya dan berpikir positif.

»

Dalam memberikan pemahaman mengenai hak anak, penjelasan dapat diberikan melalui model atau perilaku yang dilakukan orang tua.

»

Cara lainnya adalah melalui buku cerita, orang tua dapat membacakan buku cerita yang mengandung muatan moral. Selain memberikan hiburan, buku cerita sekaligus memberikan pendidikan kepada anak. Selain itu, orang tua dapat menemani anak menonton film yang mengandung muatan-muatan moral. Terkait pemahaman HAM, Yosep mengatakan, HAM dapat diajarkan melalui pelajaran di sekolah. Salah satunya melalui pelajaran PKN (Pendidikan Kewarganegaraan). Ia mengatakan bahwa Komnas HAM telah mengajukan ke Kementerian Pendidikan Nasional (Kemendik-

nas) supaya HAM masuk dalam pelajaran PKN, sehingga siswa dapat memperoleh muatan secara langsung mengenai HAM ini. Menurutnya, salah satu muatan yang dapat dimasukkan adalah cerita mengenai orang yang memiliki kebutuhan khusus. “Sehingga saat bertemu dengan orang cacat, anak dapat memahami perbedaan dan tetap menghormati,” katanya. Saat dewasa, anak tidak canggung jika harus berinteraksi dengan orang yang tidak memiliki tubuh yang sempurna. Seperti halnya Yosep, Efriyani menambahkan, selain melalui sikap yang ditunjukkan orang tua, di sekolah anak dapat diberikan pemahaman HAM melalui pelajaran yang disampaikan guru. Selain materi pembelajaran, guru dapat mendengar pendapat murid saat mereka harus mengemukakan pendapatnya. Peranan Orang Tua Pemahaman HAM pada anak tidak terlepas pada pemahaman yang dimiliki orang tua. Sebab, sering kali, orang tua tidak mengetahui hak-hak anak. “Hak anak yang paling penting, orang tua harus mengetahui, bukan anak yang mengetahui,” kata Arist Merdeka Sirait, Sekjen Komnas Anak. Pasalnya, orang tua adalah pihak yang akan memberikan hak kepada anak. Arist berpendapat banyak orang

KORAN JAKARTA/WACHYU AP

tua tidak mengetahui hak anak. Anak masih dijadikan sebagai objek dan otoritas, begitu pula di sekolah. “Karena di sekolah tidak diajarkan budi pekerti,” katanya. Padahal, dengan pelajaran budi pekerti, ada ruang dialog antara anak dan orang tua, menghargai antara sesama, respek pada guru, maupun menghargai lingkungan. Menurut Arist, hak anak akan integral dengan HAM, yaitu hak

untuk hidup, hak untuk tumbuh kembang, hak untuk mendapatkan perlindungan, dan hak untuk didengar pendapatnya. Supaya hak anak terpenuhi, orang tua wajib membekali dirinya dengan informasi mengenai hak anak, seperti anak harus mendapat pendidikan dasar. Dengan demikian, anak tidak hanya sekadar dijadikan objek untuk memenuhi keinginan orang tua, tetapi anak didengar pendapatnya. din/L-1

Orang Tua Harus Menghargai Pendapat Anak

S

ANTARA/SYAIFUL HAKIM

eperti halnya orang dewasa, anak juga memiliki hak yang harus dipenuhi supaya dapat tumbuh dan berkembang secara maksimal. Hak anak merupakan suatu hal yang patut diketahui orang tua, maupun guru. Sebab, mereka adalah pihak pertama yang mesti memenuhi hak anak. Siti Saodah, guru Madrasah Ibtidaiyah Nurul Furqon, Cibubur, mengatakan pemenuhan hak anak di sekolah dan di rumah tidak jauh berbeda, yang membedakan pada jumlah anak. Di sekolah, jumlah anaknya lebih banyak dibandingkan di rumah. “Kalau di rumah anaknya lebih sedikit, sehingga lebih fokus dalam memenuhi hak anak. Sedangkan di sekolah, jumlah anak yang harus diperhatikan lebih banyak,” katanya. Selain itu, ia mengatakan yang terpenting adalah peranan orang tua dalam memenuhi

hak anak. Orang tua harus dapat menghargai hak anak untuk mengemukakan pendapat, beribadah, maupun saat anak memiliki pilihan. Walaupun demikian, sebagai guru tingkat sekolah dasar, ia beranggapan, anak-anak masih memerlukan bimbingan orang tua. “Walaupun anak-anak memiliki hak untuk beribadah, tetapi mereka masih memerlukan arahan dari orang tua,” ucapnya. Sebab pada dasarnya usia anak sekolah dasar atau di bawahnya masih belum dapat membedakan yang baik dan yang buruk. Sehingga walaupun secara pribadi anak memiliki hak, tetapi dalam pelaksanaannya arahan dari orang tua tetap diperlukan. Dalam mengajari anak untuk mengetahui adanya perbedaan pendapat, Saodah mengatakan anak-anak seusia SD tidak cukup hanya sekadar dilarang. “Tetapi mereka harus diberi

tahu mengapa mereka tidak boleh melakukan suatu hal serta alasannya. Sebab, jika hanya sekadar dilarang, anak-anak cenderung tidak mengindah-

» Dalam mengajari anak untuk mengetahui adanya perbedaan pendapat, anak-anak seusia SD tidak cukup hanya sekadar dilarang. Tetapi harus disertai alasan yang jelas.

»

kannya. Sehingga, cara yang paling tepat adalah mengajak anak berdialog mengenai apa yang harus dilakukan dan tidak boleh dilakukan,” ungkapnya. Ia menilai anak mulai dapat diberikan pengertian mengenai hak anak pada saat anak

berumur tiga atau empat tahun. “Pada usia ini, umumnya anak mulai memahami jika diberikan pengertian,” katanya. Ajak Mengobrol Seperti halnya Saodah, Anitawati (35), ibu tiga putri dan guru Jari Pintar Aritmatika, Salemba Group, mengatakan mengajak anak mengobrol adalah cara terbaik sebagai salah satu pemenuhan hak anak. “Saya akan mengizinkan bermain, kalau tidak pas hari sekolah,” katanya. Walaupun sebagai orang tua dia menyadari bermain adalah kebutuhan anak, tetapi Anitawati tidak akan membiarkan anaknya bermain saat anak harus belajar. Ia selalu melakukan dialog kepada anak mengapa orang tua melarang bermain. ”Saya akan bilang kepada anak, kalau belajar, nilai kamu bagus, kelak jika dapat pekerjaan bagus, hidupmu akan enak. Kalau ti-

dak belajar akan mendapatkan pekerjaan tidak enak, hidupnya tidak enak,” katanya. Dengan alasan sebab-akibat tersebut, Anita mengaku anakanaknya yang duduk di sekolah dasar dengan sendirinya mengerti kapan waktu mereka boleh bermain dan kapan waktu mereka harus belajar. Selain itu, dia berpendapat walaupun anak memiliki hak, tetapi sebagai orang tua harus tetap mengarahkannya. Sementara itu, Arist Merdeka Sirait, Sekjen Komnas Perlindungan Anak, mengatakan memenuhi hak anak dapat dengan cara mendengarkan pendapat anak. “Di rumah anak dihargai, didengarkan pendapatnya dan perasaannya,” terangnya. Dengan demikian hak untuk mengemukakan pendapat terpenuhi. Anak tidak hanya sebagai objek untuk memuaskan keinginan orang tua. din/L-1


20

IKLAN BARIS - KOLOM

Rabu 30 JUNI 2010

Ketentuan Pemasangan

KORAN JAKARTA

mengedit. Minimum 3 baris, maksimal 10 baris. 1 baris = 35 karakter. Simbol yang dapat digunakan: titik, koma, tanda tanya, & tidak boleh

Isi iklan tidak boleh mengandung unsur SARA, Pornografi, Klenik dan KORAN JAKARTA berhak untuk

ami

K

menggunakan double spasi. Pengajuan pending tayang iklan paket ditentukan oleh KORAN JAKARTA. Pengajuan komplain tidak lebih dari 3 hari kerja setelah tanggal iklan dimuat.

di

ir had

aya R an Pek i 2 nta i

Jun 10

Dapatkan Souvenir menarik untuk putra - putri anda *

CALL CENTRE 24 HOURS

s/d 17 Juli 2010

OTOMOTIF HONDA

PROGRAM UANG MUKA KREDIT PASTI OK BUNGA 0 %

MOBIL DIJUAL “FOR SALE TOYOTA FORTUNER Black 2006 AT G Lux 2.7 km 49.600. Good condition, Please call Mr Mike 081210010029” 001801/IKL/VI/10(2/07)

MOBIL DISEWAKAN

ALL NEW JAZZ TOTAL DP Rp 8 JT FREED TOTAL DP Rp 6 JT ALL NEW CITY TOTAL DP Rp 11 JT ALL NEW CIVIC TOTAL DP Rp 21 JT ALL NEW CRV TOTAL DP RpP 28 JT

TDP 20 JT ANGS 2,9 JT

SERENA TDP 81 JT ANGS 5,5 JT

R. FREED JAZZ CRV CIVIC CITY

DP DP DP DP DP

10 10 32 24 14

JT`AN JT`AN JT`AN JT`AN JT`AN

HUB :

HUB SEGERA : AGUNG

DISEWAKAN KIJANG kapsul, inova, avanza. untuk kantor, keluarga, harian/ bulanan, lepas kunci, pakai supir. hub: 021-97638771 / 08158821682

ck Sto

g i * lan kam d n sta

* Selama persediaan masih ada * Syarat dan ketentuan berlaku

w w w. s r i w i j a y a a i r . c o . i d

GRAND LIVINA

ah

i had

i an t d atk ike t Dap ian bel pem

Periode 17 Juni

021 - 640 5566

OTOMOTIF

- 58 4 5 No.

010 la 2 E i l Jul iap 1 Hal 1 set d g / n s su

BOEING 737 - 300/400

NISSAN PAKET PINTAR

ta

ar Jak

Pasang Iklan...!?

KORAN JAKARTA

ragam

otomotif

karier

!!

property

AVANZA

DP

17 JT`AN

INNOVA

DP

23 JT`AN

RUSH

DP

24 JT`AN

VIOS

DP

26 JT`AN

YARIS

DP

23 JT`AN

pengumuman

021 - 93339831

Hubungi:

HUB :

001830/IKL/VI/10(29/07)

APRILIA RENT CAR mbl Panther, Kijang, Apv, Inova + Sopir, Dlm Kota Rp 350rb/24jam, Luar Kota 450. 70039926, 71417794, 08571679220 Trmrah Di Jkrta

RAGAM

001796/IKL/VI/10(22/07)

DISEWAKAN APV ARENA Avanza Facelift 09 + Supir 8 Jam 225 ribu. 12 Jam 275 Ribu, Hub : Mobil Muvel Rent : 0812.13.9999.595 / 021 - 27.999.595

PENGOBATAN

AHLI BIKIN GIGI PALSU

MOBIL KREDIT TOYOTA BANTING HARGA Avanza 15 Juta, Innova 25 Juta, Rush 20 Juta, Yaris 15 Juta, Fortuner 37 Juta, Vios 20 Juta, Hub : 021 - 9986 8872 / 0817 - 918 3771

ANDREAS LIOE “Tidak Buka Cabang”

001772/IKL/VI/10(03/07)

MOBIL DICARI KEMENANGAN MOTOR Berani Beli Mobil Second Hand Anda Dgn Harga Pantas Sejabodetabek (Khusus Mobil Jepang) Hub : 68336806 / 0816932247 Karawaci Tangerang.

TECHNOLOGY & HAMMER

ANDREAS DENTAL LABORATORY

001799/IKL/VI/10(26/07)

Prof. Jetty Rusmillah Keunggulan : * Bergaransi * Berkualitas * Harga kompetitif * Ready Stock Alat penghancur batu dan demolition. Tersedia untuk semua Class 20 s/d 70 ton

Telah Terbukti Harga Bersaing Kualitas terjamin Layanan purna jual terpercaya

KANKER ALTERNATIF TANPA OPERASI Mengobati langsung 2 jam Reaksi Benjolan, Mium, Prostat, Kanker Hati, Wasir, Jantung, Tumor, Asma, Paru-paru Basah, Lumpuh, dll. Izin Pom Sertifikat Tahun 1983. Bagi yang tidak mampu dibantu dan terima surat dari luar.

Marketing : 08121340588 www.andreasdental.com

001765/IKL/VI/10(15/07)

KLINIK PENGOBATAN HERBALIS

WE PROTECT YOUR IP RIGHTS

PENGOBATAN JIWA & JASMANI

BEDAH HATI MENGOBATI PENYAKIT TANPA OPERASI & INJEKSI Bila anda punya penyakit lama & sudah berobat kemana-mana .. Tidak perlu putus asa. Datanglah kepada kami untuk berkonsultasi / berobat, Insya Allah kami sanggup membantu mengobati berbagai penyakit yg membandel (kronis) dengan menggunakan Herbal Natural, Alamiah & Rasional serta dibantu dengan Theraphy Energi King massager & serta Refleksiologi untuk mempercepat penyembuhannya, penyakit yang kami bisa obati seperti :

Sulit Punya Keturunan Penyakit Korban Narkoba Mengobati HIV/AIDS/Spilis Infeksi kandungan/Kista Haid Tidak Normal/Miom Lumpuh/Ejakulasi Dini/Impoten Jantung Berdebar/Lemah Kolestorel Tinggi/Ambeien Ingin Gemuk/Kurus/Asam Urat Kulit belang2 putih/Pigmen Jerawat/Flek Hitam/merah Telinga Bernanah/Paranoid Kanker/Tumor Ganas/Panu Kencing Manis/Tipes Batu Ginjal/Prostat/Empedu Herpes/HBsAg/VDRL/TPHA Lever/Gatal2 Menahun Usus Buntu/Bengkak Gondok/Mata Juling Paru2/TBC/Abses/Epilepsi Asma/Sesak Nafas/Bisul Pilek Menahun/Phisiorosis Amandel/Ingin Cerdas Telat Bicara/Gagap/Hiperaktif

Nafas Berbau/Halistosis Maag/lambung/Ulu Hati Mengompol/Suka Kaget Kanker rahim/Payudara Nafsu Makan Anak2/Dewasa Suara Serak/Bengkak Tulang Penyempitan Pembuluh Darah Kurang Pendengaran/Tuli Keputihan/Pendarahan Saraf/Stres/Rambut Rontok Polip/Sinusitis/Lumpuh Layu Ginjal Lemah/Bengkak Pengapuran Tulang/Limpa Kelainan Seksualitas Keringat Berlebihan/Kurap Darah Tinggi/Rendah Varises/Daging Nonjol Susah Tidur/Insomnia Rasa Takut/Cemas/Kelenjar Penis tidak normal (semua umur) Tulang Keropos/Varikokel Reumatik/Kesemutan Kencing Darah/Berak darah Menerima konsultasi pribadi, Dll

INGIN MENCOBA SILAHKAN BUKTIKAN KE ALAMAT DI BAWAH INI

DENGAN MUKJIZAT IMAN & AMAL IBADAH RAIH HIDUP SEHAT LAHIR BATIN MENGOBATI PENYAKIT JIWA & JASMANI ANTARA LAIN Kegelisahan, Kecurigaan, Kebencian, Kesedihan, Kesurupan, ragu-ragu, pemalas, Kurang Percaya diri, Dendam, kelainan sex ( Homo, Gay ), HIV/AIDS, Kecanduan Naerkoba, Rumah Tangga Kurang

021 - 453 2143 458 54839-40

Kompleks Bukit Gading Mediterania (Florencia) Boulevard Bukit Gading Raya Blok A 15 - 17, Kelapa Gading Permai - Jakarta 14240, Indonesia. Fax : (62-21) 451 6605, 452 0083. E-mail : fwp_ip@cbn.net.id, Website : www.winarta-ip.com

Harmonis, Ayan / Epilepsi, Dll. 2. Penyakit Jasmani : Jantung, Paru-paru, Ginjal, Stroke / Lumpuh, Darah Tinggi, Kencing Manis, Asam Urat, Rematik, Tumor, Kanker, Gangguan Sex Pria, Asma / Sesak Nafas, Belum ada keturunan / Mandul.

Menerima Bimbingan : Pengenalan Diri Positif / Hati Nurani Sampai Jadi Untuk Ketenangan, Kesehatan, Keberkahan, Kebahagiaan, Keikhlasan, dll. Simpan Alamat ini Kapan Perlu Bisa Di Cari Buka Praktek Senin s/d Jumat Jam 12 s/d 21.00 WIB Hubungi Alamat Kami :

BP. MOEZAKIR MISBACH ABDULLAH AL RISEIH JL. RAYA PONDOK GEDE / JL. GORDA RT. 01 RW. 01 NO. 51 ( Samping PONPES NURUL IBAD ) Kel. Lubang Buaya Jakarta Timur

Hp. 0852 1519 5060 , 0858 1359 0707 (Tdk Melayanin SMS) TIDAK BUKA CABANG

Alamat :

1. Penyakit Kejiwaan : Pemarah, Ketakutan, kekhawatiran,

KESEHATAN IMAN ADALAH KEKAYAAN YANG PALING BERHARGA

Therapi Kebugaran Pria & Wanita Dari Sabang Sampai Merauke Pernah Hadir Di Johor Malaysia

Buka Mulai Jam 08.00 - 21.00

IZIN DINKES NO : 037/DIRHP/197312/JULI/73

BPK. H. ANDI

Hari Libur Tetap Buka

Master Of Kerohanian dan Kejantanan, Therapy nyata luar biasa langsung di tempat dan bergaransi untuk selamanya 100 % alami. Metode pengurutan alat vital melalui totok urat. Menambah ukuran secara permanent, kami tidak menggunakan vacum, suntik silicon, dll. Jangan salah informasi disini tempatnya. Bagi anda yang kecewa di tempat lain kami siap membantu anda sampai puas (tidak terbukti jangan bayar) Rrahasia terjamin, bebas untuk semua agama. Juga Mengobati : Kencing Manis, Lemah Syahwat, Diabetes, dll. Buka Aura, Karier dan Jabatan

www.info-usaha.com/andi Jln. Flamboyan Rt 003/03 No. 10 Rempoa - Bintaro - Jaksel

0857 1092 4428, 0812 2764 4325

®


KORAN JAKARTA

IKLAN BARIS - KOLOM

®

BAGIAN IKLAN: Jl. Wahid Hasyim No 125 Jakarta Tel. (021) 315 2550 ext 125 Fax. (021) 3158567

INFO IKLAN

Pembayaran Via Transfer (Tidak menerima uang tunai) Rek. Mandiri 103.0004881575 Cab. Sarinah Rek. PERMATA 400.11.88831 Cab. Menara Thamrin a/n PT BERITA NUSANTARA

KESEHATAN

DAGING

TEMPAT USAHA

KARTU KREDIT

TERAPI&PIJAT TRADISIONAL *Segar Ayu 021 91907190 Gng sahari JakPus, *Bunga 02193757369 Ps.Baru Metro JakPus, *Sumber Sehat 02168672340 Mangga2 Ry JakBar.

KIOS DAGING SAPI, Kuda, Kambing Dan Bebek Peking. Jl. Rs Fatmawati No. 6 G (Samping Petronas Cipete) Jaksel Tlp : 021 - 97522511 / 99152928

DIJUAL KONTRAKKAN Pasir Gombong Ponjol No 93 Rt 1 Rw 5 7 Pintu Cikarang Utara Bekasi Tanpa Perantara Hub : 081392622071

BERMSLH DG KARTU KRDIT/KTA? Byr ssuai Kemmpuan? Disc. Plunasan 30-50% Ke Bank? Legal. Hub. Yolanda 91817574, Vino 96289398

001741/IKL/VI/10 (10/07)

001800/IKL/VI/10 (22/07)

001806/IKL/VI/10 (24/07)

001778/IKL/VI/10(16/07)

RAGAM

DEWI JAGAT Penyembuhan segala jenis penyakit berat, bisa jarak jauh atau dekat . hub : 085697348280 001736/IKL/VI/10 (08/07)

ARSITEK TERIMA GAMBAR / Desain Rumah, Kantor, Ruko, Rukan, Apartment, Gambar Interior / Mebel, 2d/3d Modern Minimalis. hub : Vin 08122140389 / 02192984327 001751/IKL/VI/10 (15/07)

RIADO PRATAMA Terima Bangun Rumah, Ruko & Vila Juga Renovasi. Hubungi: 021.960 99377 / 087885333327. 001647/IKL/V/10 (03/07)

BIRO JODOH MADESA CLUB, Bantu solusi jodoh. Data & Foto2nya Selektif Akurat, Khusus Eksekutif Elegent, Semua Agama. Hub : 021-8015832, 94352719, 081213928198. Datang langsung, Jaktim 001793/IKL/VI/10 (25/07)

DANA TUNAI BUTUH DANA TUNAI ?? Jaminan BPKB Motor/Mobil, masih kredit juga bisa. Data di Bantu, proses cepat dan aman. Hub 021.96810637, 081585379574 001777/IKL/VI/10 (17/07)

DANA CEPAT FINANCE Jmnan BPKB Mobil & Truk (Bs Yg Msh Krdit Sudah 50% Angsrn) Info : Putri 32211628 Sms : 081385000073 001771/IKL/VI/10 (15/07)

KESEHATAN SIGIT : 0812.8173.7778, Theraphy Reflexy / Kebugaran / Lulur Atasi Capek / Sakit Pinggang / Letih Lesu Bugar Kembali. Krj sendiri. Khusus Panggilan 001746/IKL/VI/10(24/6)

THERAPY KESEHATAN & Kebugaran Atasi Masalah Kecapean, Dijamin Fresh Kembali. Hubungi. Teh Shinta 081387247247 / 087878101008 JakPus. 001749/IKL/VI/10 (11/07)

THERAPY KESEHATAN & Kebugaran Atasi Masalah Kecapean, Dijamin Fresh Kembali. Hub. Melly 0813 8945 1012 001698/IKL/V/10 (02/07)

JENNIFER CHINESE Therapy Kebugaran & Kesehatan Atasi Masalah Kecapean Dijamin Fresh Kembali Hub. 08170889577 001757/IKL/VI/10 (11/07)

TURUN / NAIK BERAT Bdn 3-5 kg/ Bln. Semua Umur, Nutrisi Bukan Obat, USA Sejak 1980, DEPKES 73 Negara, Halal MUI. Garansi 021. 94301009 / 081310326460. 001761/IKL/VI/10 (12/07)

PELUANG BISNIS “DICARI SPV,SB,Team RoadShow. Potensi Profit 50%, PT 300Rb/Hri, FT 600Rb/Hri. Kerja DariRumah/Kantor. Hub:0819 0535 2228” 001842/IKL/VI/10 (30/07)

PELUANG BISNIS modal min 500rb keuntungan 5%/hr slm 300 hri via rek anda walau tnp bkrj (No MLM) sms “Minat” ke 087882783483 www.valasoul.com 001781/IKL/VI/10 (23/07)

TRAVEL UMROH & haji plus membutuhkan agen penjualan se-Indonesia syarat berpengalaman dibidang travel & akan ditraining. income bagi hasil, hub : Zainal 0888128000 & 0817157271 001791/IKL/VI/10 (22/07)

HEWAN AQIQAH AL-ISHLAH AQIQAH mnydiakan kmbng aqiqah siap msk&antr mlai 550rb/msk 250rb. grts bku & strfkt aqiqh, antar. Telp : 83666610 Fax :0217828680/hp: 081511398283 ps.minggu www.alishlahaqiqah.com

LOWONGAN

PENDIDIKAN

BTH 21 ORG muslim p/w 35-65 th u/ krj dikntr umroh & haji, inc 4-5jt, cck u/ pnsiun, irt, x-phk. hub : ibu auira 98643869/0816609540, ibu sudarsih 081585017120

PENDIDIKAN, SEKOLAH CPT, Bbs Usia, SD SMP SMA D3 S1, Cpt Rsm, Mrh Dpt Diangsur, Hub. Bp Hartono 021.856 8112/91416976/081384564100. Jl. Kesatrian X Rt 12/3 Matraman Jaktim

001832/IKL/VI/10(05/7)

001825/IKL/VI/10(29/07)

KESEMPATAN DI PERUSAHAAN Keuangan Inggris, Jln2 ke Paris & Pnghsilan 10jt/bln. Pria/Wnit 26–55 thn, Min S1. Info hub : Maria 081586115098

KONSULTASI PENDIDIKAN + Kursus Inggris, Ingin msk Fak-Kedokteran + Lncr Bhs Ing. Hub: 081319186006. Jmn Lancar 001712/IKL/VI/10(03/07)

001818/IKL/VI/10(05/7)

BUTUH P/W 26 - 65 th u/ jlnkan hak ush umroh/haji+bs buka prwkilan di sel indo. cck ust / zah ex phk, pns, irt, pelaut. hj rini 081398011779, bu westi 081219321145

UJIAN PERSAMAAN & KONVERSI Prog : SMP, SMA, D3, S1, S3 EKON, HKM, KMPUTER, FISIP, PENDIDIKAN, PSIKLGI, PERTANIAN, MM, MSI, MH, MP.D, MIP Telp : 021 - 96020009 / 08525564971

001718/IKL/VI/10(05/7)

001705/IKL/VI/10(01/7)

PT.HADENA BTH SGR.OB, ADM, RCP, EXPED UMUM, PART TIME.P/W 17-48Th SD, SMP, SMA/K,D3.INC 1,3-2JT /Bln. SMS Dt: DIMAS 085647924444

ANDA PNS / K. SWASTA Ingin Raih Paket A-B-C/S1-S2 (SE,SH,SPD,SIP, ST,MM, MH,MSI) Cpt, Rsmi, TRKRDITASI Hub. 92441174-081806579779

001720/IKL/VI/10(03/7)

001750/IKL/VI/10 (10/07)

RUMAH DIJUAL

OBAT - OBATAN

JAKSEL

JUAL MINYAK KALWIYANG BORNEO, U/ khrmonisan keluarga. Hub : Dra. Lydia Hp : 0818 - 991496 / (021) 97714442

DIJUAL RMH Lt/Lb 129/75 M2, 2 Km Tdr, 1,2 KM, RT, R.Mkn, Dpr, 1 Line Tlp, Pln 2200 Va, Hrg Rp 260 Jt Ngo. Lok. Jl. H Raidi 49 Rt 009/04 Lenteng Agung Jaksel. Hub : 021.78891150, 081807123866 001820/IKL/VI/10 (30/06)

DEPOK

001726/IKL/VI/10 (05/07)

21

DEADLINE IKLAN: Senin-Jumat pukul 08.30 - 15.00 WIB Sabtu pukul 08.30 - 12.00 WIB

BERMSLH DG KARTU KRDIT/KTA? Byr ssuai Kemmpuan? Disc. Plunasan 30-50% Ke Bank? Legal. Hub. Dini 90326324, Hendi 36890369 001807/IKL/VI/10 (24/07)

BERMSLH DG KARTU KRDIT/KTA? Byr ssuai Kemmpuan? Disc. Plunasan 30-50% Ke Bank? Legal. Hub. Gita 93120006, Hendra 97314669 001808/IKL/VI/10 (24/07)

BERMSLH DG KARTU KRDIT/KTA? Byr ssuai Kemmpuan? Disc. Plunasan 3050% Ke Bank? Legal. Hub. Nita 97171124, Cecilia 92285061 001809/IKL/VI/10 (24/07)

BERMASALAH DNGAN KARTU KRDIT / KTA? Bayar sesuai Kemampuan? Disc. Plunasan 30-50% Ke Bank? Legal. Hub. Sultan 71093575, Rossa 80733719 001810/IKL/VI/10 (24/07)

BERMSLH DG KARTU KRDIT/KTA? Byr ssuai Kemmpuan? Disc. Plunasan 30-50% Ke Bank? Legal. Hub. Inna 99460987, Zidan 90373086 001811/IKL/VI/10 (24/07)

BERMSLH DG KARTU KRDIT/KTA? Byr ssuai Kemmpuan? Disc. Plunasan 30-50% Ke Bank? Legal. Hub. Adinda 93412232, Rayhan 97203230 001812/IKL/VI/10 (24/07)

MINYAK LINTAH U/ Keharmonisan Keluarga, Terbukti Pada Diri Saya. Terbatas 150 Rb. Telp : 92658130 / 08881079192 001782/IKL/VI/10 (19/7)

UMROH / HAJI DIJUAL CEPAT SUPER MURAH 1 RUMAH LT/LB 67/50 M2, 2 Lt, Hrg 75 Jt, Dan 2 Rumah LT/ LB 65/50 M2, Masuk Mobil Harga 75 Jt dan 105 Jt, Kp. Kelapa Rt 05/20 Citayem Desa Rawa Panjang . Hub : Pak Umar : 021 - 98529935

TRAVEL UMROH & Haji Plus Berdiri Th 90. Butuh 11 Agen Biro Pwk Se-Indonesia. Cocok untuk Pensiunan, PNS, Pelaut, Ex PHK, Dll. Income Memuaskan. Info : 081367596683 / 021-92038812 niken

001715/IKL/VI/10 (03/07)

001696/IKL/V/10 (30/6)

KARTU KREDIT HIPNOTIS HIPNOTIS TERCEPAT di dunia, terapi percaya diri, dll. www.dewahipnotis.com. 021 - 37508366

BERMSLH DG KRT KRDIT/KTA? Byr ssuai Kemmpuan? Disc.Plunasan 30 - 50 % Ke Bank? Legal. Hub. Fida 93010772, 96109056

001829/IKL/VI/10 (27/07)

001805/IKL/VI/10 (24/07)

001836/IKL/VI/10 (30/07)

Rabu 30 JUNI 2010

BERMSLH DG KARTU KRDIT/KTA? Byr ssuai Kemmpuan? Disc. Plunasan 30 - 50% Ke Bank? Legal. Hub. Shofi 99704475, Fany 97810477 001813/IKL/VI/10 (24/07)

BERMSLH DG KARTU KRDIT/KTA? Byr ssuai Kemmpuan? Disc. Plunasan 30 - 50% Ke Bank? Legal. Hub. Shila 96618379, Alya 90430819 001814/IKL/VI/10 (24/07)

BERMASALAH DNGAN KARTU KRDIT / KTA? Bayar sesuai Kemampuan? Disc. Plunasan 30-50% Ke Bank? Legal. Hub. Steven 96375765, Ulfa 99780895 001815/IKL/VI/10 (24/07)

BERMASALAH DGN KARTU KREDIT/ KTA? Bayar sesuai Kemampuan? Discount Plunasan 30 - 50% Ke Bank? Legal. Hub. Rani 91643972, Aditya 98811154 001816/IKL/VI/10 (24/07)

KEHILANGAN HILANG BPKB & STNK Mobil Fiat Thn 1951, NoPol B 2164 MM. A/n Jayadi. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi 001838/IKL/VI/10 (24/07)

HILANG BPKB Mobil Toyota Thn 1995, NoPol B 9371 ZG. A/n Ewita Rahma. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi 001838/IKL/VI/10 (24/07)

HILANG BPKB Mobil Timor Tahun 2001, NoPol B 1807 QS. A/n PT. Sabda Kencana Pradana. Dinyatakan Tidak Berlaku Lagi 001838/IKL/VI/10 (24/07)

TELAH HIL BPKB Berikut STNK Mbl Fiat Sedan Thn 1951, NoPol B 2164 MM. A/n Jayadi. Alamat Cilandak Rt 10/02 JAKSEL 001838/IKL/VI/10 (24/07)

TELAH HIL BPKB Mbl T. Kijang Pick Up Thn 95, NoPol B 9371 ZG. A/n Ewita Rahma. Alamat Jl : Kudus No.17 Rt 9/6 Menteng JAKPUS 001838/IKL/VI/10 (24/07)

TELAH HIL BPKB Mbl Timor Sedan Thn 2001, NoPol B 1807 QS. A/n PT. Sabda Kencana Pradana. Alamat Jl : Raya Srp Km.10 Priyang TNG 001838/IKL/VI/10 (24/07)

Menderita SCOLIOSIS…………. Tulang Belakang Bengkok???? Jangan putus asa!! Datanglah ke Tung Mei, karena hanya kami satu-satunya tempat solusi Scoliosis di Indonesia Ciri-ciri Scoliosis pada anak remaja dapat terlihat a.l : Bahu kiri kanan tidak simetris, punggung menonjol sebelah, pinggul tinggi sebelah, kaki kiri kanan saat berdiri keluar sebelah, punggung ngilu dan sesak nafas. Dengan terapi Tung Mei, kemiringan tulang belakang bisa berkurang, penonjolan tulang punggung akan menjadi rata . Banyak penderita yang berhasil dan tidak perlu operasi. Tung Mei terapi dikerjakan dengan teknik tinggi asli dari China, aman, hasil efektif, tidak sakit dan bentuk tubuh menjadi normal. Tersedia Paket Perawatan Ekonomis

TUNG MEI Bone & Nerve Treatment Center Jl. Barito II No 7, Kbyr Baru, Jak-Sel. Telp 727 938 46 / 49 JL. Kampung Melayu Besar No. 23A, Tebet, Casablanca, Jakarta Selatan Telp. 7111 7374, 0816 1875 389

Telp. 7111 7374, 0816 1875 389

JL. Raya Jatinegara Timur No.35 Jakarta Timur 13310 Telp: (021) 85903520, 70854904, HP. 0812 855 2219, 0816 1124 168

www.nanyangtumour.com Satu-satunya rumah sakit spesialis tumor di China yang bberhasil h il mengkombinasikan k bi ik perawatan t medis dari China dan Barat secara sempurna, dan merupakan rumah sakit spesialis tumor bertaraf Internasional, serta memiliki pakar spesialis baik dari dalam maupun luar negeri. Bersama lembaga medis dari negara Amerika Serikat, Jepang, Eropa, dan berbagai negara dan daerah lainnya dalam menjalin pertukaran kerjasama yang luas.

CIPTA ABADI Model - Model Minimalis SPESIALIS PEMASANGAN : Canopy Stainless Steel Kusen Alumunium Konstruksi Baja Baja Ringan

Folding Gate Pintu Besi Rolling Door Railing Tangga Terima Service, Dll

BANGUN & RENOVASI RUMAH

JL. ARTERI PANJANG NO. B 45 JAK BAR

Info Iklan :

021 - 9333 9831


22

KUANTUM

Rabu 30 JUNI 2010

®

mukan sejumlah bakteri yang hidup di tubuh hiu-hiu itu resisten terhadap 13 jenis obat antibiotik.

EN.ACADEMIC.RU

PEMANGSA YANG BERBAHAYA I Ikan hiu selama ini dikenal sebagai hewan pemangsa yang sangat ganas. Selain itu, hiu juga dianggap berbahaya karena menjadi tempat hidup berbagai bakteri jahat yang resisten terhadap obat-obat antibiotik.

Hewan “Pelindung” Bakteri Jahat

Tidak Sakit Hal yang belum diketahui dengan pasti, bagaimana bakteribakteri itu bisa menyusup ke dalam tubuh hiu. “Kami akan terus mencoba mencari jawaban akan hal tersebut dan hiu merupakan spesies yang menjadi target penelitian kami karena kedudukannya yang cukup penting sebagai predator utama di dalam rantai makanan di laut,” ujar Blackburn yang memublikasikan penelitiannya di jurnal Zoo and Wildlife Medicine. Lebih jauh, Blackburn menyatakan dia serta para peneliti lainnya berencana untuk mulai melacak sumber bakteri yang resisten terhadap antiobiotik itu di berbagai lokasi. Tidak hanya itu, mereka juga mencoba mencari jawaban mengapa keberadaan bakteri-bakteri tersebut di dalam tubuh hiu tidak menyebabkan ikan pemangsa tersebut sakit. Berdasarkan penelitian terhadap hiu di perairan Florida Keys yang dijadikan sampel diketahui bahwa ikan itu memiliki daya resistensi yang tinggi terhadap beberapa jenis obat antibiotik. Meski demikian, para pakar menyimpulkan bahwa lokasi perairan menjadi salah satu faktor yang memengaruhi tingkat resistensi hiu. Jadi, belum tentu hiu yang hidup di luar perairan Florida Keys memiliki tingkat resistensi yang sama terhadap bakteri dengan hiu di perairan Florida Keys. Blackburn dan beberapa koleganya memperkirakan daya resistensi tersebut bisa berasal dari lingkungan sekitar. Beberapa waktu lalu, para ilmuwan itu mencatat adanya masalah dalam pembukaan tempat pembuangan kotoran (septic tank) di Dry Tortugas, sebuah pulau di Florida Keys. Kotoran-kotoran manusia yang berasal dari septic tank itu mungkin saja terlarut ke dalam perairan dan dikonsumsi hiu. Tanpa disadari sebenarnya secara langsung hiu mendapatkan antibiotik yang berasal dari kotoran tersebut. Pada penelitian berikutnya, kata Blackburn, para ilmuwan akan mengamati lebih detail kaitan antara umur hiu dengan daya resistensi terhadap antibiotik. Rencananya mereka akan memilih hiu perawat

Berdasarkan penelitian terbaru diketahui ikan hiu menjadi inkubator bagi sejumlah bakteri dari strain yang resisten terhadap obat-obat antibiotik. Hal itu menimbulkan kekhawatiran hiu bisa menjadi media penularan penyakit-penyakit yang sulit disembuhkan.

A

nda mungkin masih ingat dengan beberapa film Hollywood yang menceritakan tentang ikan hiu dan keganasannya. Di film-film tersebut, salah satunya Jaws garapan sutradara Steven Spielberg, hiu acap kali digambarkan sebagai hewan air yang buas dan siap memangsa korban-korbannya, termasuk manusia. Penggambaran seperti itu memang tidak salah, namun sebenarnya keganasan hiu tidak saja terletak pada gigitan dari deretan giginya yang tajam, melainkan pula pada bagian tubuhnya. Berdasarkan studi terbaru tentang hiu diketahui bahwa tubuh ikan pemangsa itu menjadi inkubator atau host sejumlah bakteri dari strain yang cukup kuat alias resisten terhadap obat-obat antibiotik. Lazim diketahui bahwa bakteri ialah suatu organisme berukuran superkecil atau mikroskopik yang jumlahnya paling banyak dan tersebar luas dibandingkan dengan organisme lainnya di Bumi.

Umumnya bakteri bersel tunggal (uniseluler), prokariot, serta tidak mengandung klorofil. Di Bumi, jumlah bakteri yang berasal dari bahasa Latin, bacterium, itu mencapai ratusan ribu. Tempat hidupnya pun tersebar di berbagai area, seperti tanah, air, lingkungan ramah maupun ekstrem, serta di tubuh makhluk hidup. Proses pertumbuhan dan perkembangan bakteri dipengaruhi oleh beberapa faktor, antara lain derajat keasaman (pH), suhu udara, temperatur, kandungan garam, sumber nutrisi, zat kimia, dan zat sisa metabolisme. Ketika mengetahui adanya bakteri yang resisten terhadap obatobat antibiotik di dalam organ tubuh hiu, para ilmuwan pun merasa khawatir. Pasalnya, bakteri-bakteri tersebut bisa menular pada manusia suatu hari nanti, salah satunya melalui pengonsumsian hiu. Seorang ahli ekologi dari Universitas Florida di Gainesville, Amerika Serikat (AS), Jason Blackburn menyatakan bukanlah perkara mudah melawan bakteri-bakteri yang re-

Salah satu strain bakteri WWW.POOLCENTER.COM

AFP PHOTO/HO

sisten terhadap antibiotik tersebut. merupakan sebuah negara kecil di bersarang dalam tubuh hiu terbi“Kami benar-benar terkejut ketika pesisir timur Amerika Tengah yang lang sangat sedikit. Bakteri-bakteri menemukan sejumlah bakteri yang berbatasan langsung dengan Mek- itu diketahui resisten terhadap resisten terhadap berbagai obat di siko di sebelah barat laut dan Guate- beberapa obat antibiotik, seperti amikacin, ceftazidime, tubuh hiu. Karenachloramphenicol, cipnya suatu hal yang rofloxacin, doxycycline, sulit diperkirakan Hiu-hiu di kedua perairan itu mengandung penicillin, piperacillin, untuk menemubakteri yang resisten terhadap beberapa obat sulfamethoxazole, dan kan obat-obat yang antibiotik dalam jumlah besar. ticarcillin. mampu melawan Sayangnya, peneliserangan bakteri tian tentang hiu yang tersebut,” papar menjadi inkubator sejumlah bakteri Blackburn seperti dikutip dari Live- mala di bagian barat dan selatan. Hiu-hiu di kedua perairan itu yang resisten terhadap antibiotik Science.com. Para ilmuwan menemukan hiu- mengandung bakteri yang resisten tersebut tidak dilengkapi data pemhiu yang menjadi inkubator dari terhadap beberapa obat antibiotik banding populasi hiu liar seperti sejumlah bakteri jahat itu hidup dalam jumlah besar. Sebaliknya hiu perawat dan hiu banteng. Meski di beberapa perairan, di antara- di lepas Pantai Masschusetts dan demikian, dari beberapa sampel hiu nya Florida Keys dan Belize. Belize Louisiana, AS, jumlah bakteri yang yang diteliti, para ilmuwan mene-

«

»

yang memiliki gerakan lambat sebagai objek penelitian yang ideal. “Gerakannya yang lambat memungkinkan para peneliti untuk mengambil sampel dengan berulang kali,” tambah Blackburn. Berbeda halnya dengan hiu banteng dan hiu pemintal yang merupakan perenang cepat. Kedua jenis hiu itu memang dikenal sangat sulit untuk ditangkap dan dijadikan sebagai objek penelitian. Meski demikian, para ilmuwan berharap dapat mengambil lebih banyak lagi sampel penelitian dari beragam spesies hiu. Selain itu, mereka juga berencana memperluas daerah penelitian, termasuk ke area-area perairan yang terpencil. dev/L-4

Sang Predator yang Memiliki Banyak Keunikan

D

ilihat dari taksonominya, ikan hiu termasuk ke dalam superordo Selachimorpha. Ikan pemangsa itu memiliki lima liang insang (terkadang enam atau tujuh, bergantung pada jenisnya) yang digunakan untuk bernapas. Kulit tubuhnya dilapisi oleh dermal denticles yang berfungsi untuk melindungi kulit dari kerusakan, parasit, serta menambah dinamika air. Hiu memiliki ciri khas struktur gigi yang runcing yang bisa digantikan. Deretan gigi itulah yang kerap kali mengoyak-ngoyak korbannya. Di perairan-perairan seluruh dunia diperkirakan jumlah spesies hiu mencapai sekitar 500 jenis. Dari jumlah itu sekitar 148 spesies hidup di perairan Indonesia. Apabila selama ini publik mengidentikkan hiu sebagai ikan berukuran besar, hal itu kurang tepat. Ukuran hiu sebenarnya beragam, ada yang berukuran

sebesar telapak tangan seperti hiu pigmi (Euprotomicrus bispinatus), ada pula hiu berbadan besar. Hiu Rhinicodon typus yang memiliki panjang tubuh sekitar 12 meter disebut-sebut sebagai ikan terbesar. Ditinjau dari siklus reproduksinya, hiu umumnya lambat mencapai kedewasaan seksual. Ikan itu juga menghasilkan keturunan dalam jumlah yang sangat sedikit dibandingkan dengan ikan-ikan lainnya. Umumnya dalam satu kali periode bertelur hiu hanya menghasilkan 20 butir telur. Hal-hal itulah yang menjadi faktor penyebab tingginya tingkat kepunahan hiu, di samping perburuan besar-besaran oleh manusia. Ada beberapa jenis hiu yang masuk ke dalam daftar merah International Union for Conservation of Nature (IUCN). Hiu-hiu yang berstatus rentan mengalami kepunahan itu antara lain hiu kucing (Heptran-

AFP PHOTO/ADEK BERRY

chias perlo), hiu minyak (Hexanchus nakamurai tengi), hiu botol (Centrophorus atromargianatus), dan hiu beurit (Dalatias licha). Keprihatinan

akan tingginya laju kepunahan hiu telah mendorong banyak organisasi lingkungan, salah satunya Shark Trust, berkampanye untuk mem-

batasi penangkapan hiu. Organisasi pangan dan agrikultur dunia bentukan PBB (Food and Agriculture Organization/FAO) juga giat berupaya mengerem laju pengurangan populasi. Melalui penetapan Rancangan Penanggulangan Internasional (International Plan of Action-Shark) FAO mengimbau negara-negara yang memanfaatkan hiu sebagai sumber perikanan berhati-hati dalam pengelolaannya. Negara-negara itu diminta untuk memperkirakan stok secara berkala dan melakukan pengelolaan berbasis ilmiah untuk melindungi spesies langka tersebut. Penjagaan terhadap kelestarian hiu memang penting. Pasalnya, selain perannya yang cukup penting di ekositem perairan—sebagai predator utama—hiu juga memiliki banyak keunikan yang membedakannya dengan ikan-ikan lainnya. Beberapa

keunikan hiu, antara lain dapat bertahan hidup setidaknya enam pekan tanpa makan, dapat merasakan setetes darah dari jarak 2,5 kilometer. Hewan itu juga dapat mendeteksi satu bagian dari darah yang terkandung di dalam 100 juta bagian air. Keunikan lainnya, hiu begitu kuat sehingga gigitan ikan itu menghasilkan kekuatan hingga 6 ton per inci persegi. Beberapa ahli juga memperkirakan hiu telah menunjukkan kemampuan luar biasa untuk melawan kanker dan penyakit lainnya. Hal tersebut menjadi rujukan para peneliti medis untuk mempelajari sistem kekebalan tubuh ikan hiu yang bisa menjadi jawaban dalam menghentikan penyebaran kanker pada manusia. Keunikan lain yang dimiliki hiu ialah tidak memiliki tulang keras, namun semua tubuhnya terdiri dari tulang rawan, tidak seperti ikan-ikan lainnya. berbagai sumber/dev/L-4


KORAN JAKARTA

AGENDA

®

Rabu 30 JUNI 2010

23

SINEMA

Kloning Manusia yang Menakutkan Film ini mengusung kisah fiksi ilmiah yang dibalut efek khusus menegangkan. Adrien Brody, sang peraih Oscar, bermain apik dan menjadikan Splice sebagai batu loncatan untuk membuat namanya kembali diperhitungkan. Judul : Splice Sutradara : Vincenzo Natali Pemain : Adrien Brody Sarah Polley Produksi : Gaumont Genre : Sci-fi Horor Rating :

C

erita berpusat pada dua ilmuwan muda, Clive (Adrien) dan Elsa (Sarah), yang berhasil melahirkan makhluk baru hasil gabungan DNA berbagai binatang. Adegan dibuka dengan hadirnya spesies baru kedua yang mereka beri nama Fred. Makhluk pendek bergumpal dan bernapas itu lalu dipertemukan dengan kreasi pertama mereka bernama Ginger. Keberhasilan membentuk dua spesies baru, membuat Clive dan Elsa berpikir untuk maju ke tahap berikutnya, menggabungkan DNA manusia. Tapi hal itu ilegal dan dilarang perusahaan tempat mereka bekerja. Namun, rasa penasaran dan keingintahuan besar membuat keduanya

melakukan percobaan secara diam-diam. Hingga lahirlah makhluk dengan pertumbuhan cepat yang merupakan gabungan DNA binatang dan manusia. Makhluk itu sekilas seperti kelinci dengan ekor panjang, sementara kakinya menyerupai ayam. Wajah memiliki tampang kucing, dan paru-paru amfibi. Seiring berjalan waktu, mahkhluk itu tumbuh menjadi gadis yang mengisi kehidupan Clive dan Elsa. Ia diperlakukan layaknya anak, diberi nama Dren, kebalikan dari nerd yang didapati dari kata yang menempel di kaos Elsa. Eksperimen mereka dengan Dren yang berlangsung diam-diam dan berisiko menimbulkan efek tegang. Ada saja kejadian tak terduga yang dialami Dren. Baik saat dia beraksi buas, melarikan diri, timbulnya sayap, hingga menaruh rasa suka pada Clive. Efek Khusus Film ini mengandalkan efek CGI yang menarik. Tapi bukan

itu saja, kisah dramatis yang membalutnya memberi efek horor, tegang, sekaligus kocak. Memasuki kehidupan tiga tokoh utamanya, Clive, Elsa, dan Dren, menjadi pengalaman

asyik selama menonton. Agaknya sutradara Vincenzo Natali berhasil memperhatikan detail efek khusus yang ada pada sosok Dren. Begitu juga dengan dua spesies aneh

bernama Fred dan Ginger. Perubahan demi perubahan bentuk seiring pertumbuhan spesies aneh ini tampil menarik dan mengejutkan. Adrien Brody yang berperan sebagai Clive juga cukup memberi warna dan memengaruhi mood cerita. Ada beberapa adegan yang menjadi poin penting yang membuat kehadirannya menjadi ditunggu dan membuat kesan mendalam. Khususnya saat berubah ekspresi terhadap perkembangan yang dialami sosok Dren. Vincenzo yang pernah membesut salah satu segmen

SUDOKU

SINOPSIS

4

7

5

1 9

9 7 1 Suara Stasiun Tayang

: Tom Hanks : Global TV : Rabu (30/6) 19.00 WIB

WOODY, mainan boneka koboy kesayangan bocah bernama Andy, tak sengaja terjual saat cuci gudang ketika ingin menyelamatkan Mr Wheezy, boneka pinguin. Woody dibeli oleh kolektor mainan antik yang lalu akan dibawa ke museum mainan di Jepang. Para sahabatnya, Buzz, Mr Potato, Slinky, Rex dan Hamm berusaha menyelamatkannya. Sementara itu Woody bertemu dengan seri tokoh mainan koboy yang sama dengan dirinya yakni Jessie si penggembala yodel, Stinky Pete serta Bullseye, mainan kuda. Selain Tom Hanks dan Tim Allen, kini aktris Joan Cusack bergabung mengisi suara Jessie.

Superman Returns

4

4

9

5 9

2

1

2

3

Pemain : Brandon Routh Stasiun : Trans TV Tayang : Rabu (30/6) 21.00 WIB SUPERMAN kembali setelah lama mengunjungi Planet kelahirannya, Krypton yang telah hancur. Namun keadaan di bumi telah jauh berbeda. Bumi seakan tak membutuhkan pahlawan lagi. Apalagi, Lois Lane mantan kekasihnya telah berkeluarga dan memiliki putra. Hingga datang Lex Luthor, musuh abadi Superman yang ingin menghancurkan AS dengan membuat pulau yang terbentuk dari Kryptonite, batu meteor yang menjadi kelemahan Superman. Dapatkah Superman si manusia baja mengalahkan Lex Luthor?

3 2

4

2

4 1

3

Pameran Gambar Nasirun di Sarang Ahli Gambar

Organologi: Pameran Alat Musik Organ Pipa

12 – 30 Juni 2010 Galeri Sanggar Bambu, Jl Akhmad Dahlan No 17 A, Yogyakarta

Galeri Cipta II, Gratis & Untuk Umum Pameran : 25 – 29 Juni 2010 Taman Ismail Marzuki, Jl Cikini Raya No 73 Jakarta Pusat

Pameran Tunggal Pematung I Wayan Darlun

Jakarta Love Riot Musical Comedy Eki Dance

18 Mei – 18 Juli 2010 Museum Puri Lukisan Ubud, Bali

2-3 Juli 2010 Pukul 19.00 WIB Gedung Kesenian Jakarta

Pameran Gambar Nasirun di Sarang Ahli Gambar

Pameran “No Direction Home”

12 – 30 Juni 2010 Galeri Sanggar Bambu, Jl Akhmad Dahlan No 17 A, Yogyakarta

30 Juni – 9 Juli 2010 Galeri Nasional Indonesia Jalan Merdeka Timur 14 Jakarta Pusat

Pameran Orgel The Luthier 24-30 Juni 2010 09.00-17.00 WIB Taman Ismail Marzuki, Jl Cikini Raya No 73 Jakarta Pusat

6 7

FOTO-FOTO: GAUMONT

perpindahan adegan memberi banyak efek kejut yang menarik. Setidaknya ada sesatu yang menempel di ingatan dan membuat kembali ingin menonton. rai/L-4

SENI & HIBURAN

Isilah kotak kosong hingga setiap kolom, lajur, serta area kotak 3x3 terisi angka 1-9 tanpa ada pengulangan.

Toy Story 2

cerita film Paris je’t aime cukup maksimal dalam menggarap unsur drama dan efek khusus. Tapi sayangnya, di bagian akhir agak keteteran. Klimaks dan penutup yang janggal menyisakan banyak pertanyaan. Bisa jadi, film ini akan berlanjut dengan sekuel kedua. Secara keseluruhan, film ini menegangkan. Hampir separo bagian dari awal cerita memancing rasa penasaran dan membuat perpindahan demi

”In the Arts Island Performance” 2010

9

1 Juli 2010, Yogyakarta

Pameran EksplorART

JAWABAN SUDOKU

3-15 Juli 2010 Taman Ismail Marzuki, Jl Cikini Raya No 73 Jakarta Pusat

Edisi Selasa, 29 Juni 2010 3

7

6

4

8

9

2

5

1

4

9

8

2

5

1

3

6

7

2

5

1

6

3

7

4

9

8

9

3

7

8

2

6

5

1

4

6

4

2

3

1

5

7

8

9

1

8

5

7

9

4

6

2

3

7

2

4

9

6

8

1

3

5

5

6

9

1

4

3

8

7

2

8

1

3

5

7

2

9

4

6

» FAKTA DI BALIK SUDOKU: Sebagai salah satu permainan yang fenomenal, setiap tahunnya Sudoku dipertandingkan dalam sebuah kompetisi tingkat internasional. Banyak penggila sudoku mengikuti pertandingan ini guna mewakili negara mereka. Jenis pertandingan ini dibagi ke dalam dua kategori, yaitu kategori perorangan dan kategori tim.

Bagi Anda yang memiliki info tentang kegiatan seni, budaya dan entertainment, silakan menginformasikan ke redaksi Koran Jakarta dengan alamat email redaksi@koran-jakarta.com

»

ACARA TELEVISI AN TEVE

16.00 Menyingkap Tabir

METRO TV

TVRI

16.30 Fakta dan Data

INDOSIAR

06.05 Metro Pagi

05.30 Warta Nusantara

17.00 Kabar Hari Ini

06.30 Pendidikan

20.00 Opera Van Java

06.00 Fokus Pagi

17.30 Kabar Petang

07.05 Editorial Media Indonesia

22.00 Bukan Empat Mata

07.00 Inazuma Eleven

19.30 Debat

08.05 Healthy Life

08.00 Sinetron Anak

17.00 Zona Juara

18.30 Sketsa 19.00 Sinden Gosip

23.30 Mata Lelaki

07.30 Sinema Pagi

17.30 Little Krishna

20.00 Realigi

00.00 Begadang

09.30 FTV Drama

21.00 Apa Kabar Indonesia Malam

09.05 IndonesiaThis Morning

08.30 Mimbar Agama Katolik

00.30 Sport 7 Malam

11.30 Patroli

22.30 Suara Keadilan

01.00 Redaksi Malam

12.00 Happy Song

23.30 Kabar Arena

09.30 Market Review

09.02 Pesona Budaya Nusantara

14.00 Kiss Sore

00.00 Kabar Malam

10.05 The Interview

09.30 Monitor Olahraga

JAK TV

10.30 Metro Xin Wen

10.00 Forum Pemerintahan

11.00 MDGs Insight

11.00 Warta Siang

11.30 Metro Siang

12.30 Daerah Membangun

07.00 2010 FIFA World Cup Rerun Match

11.00 Pengakuan Terlarang.com

13.30 Cerita Sore

16.30 Mr Bean

17.30 Plester

14.30 Starlite

17.00 Reportase Sore

18.00 On The Spot

09.00 Dahsyat

12.00 Global Siang

15.00 Penjelajah Cilik

17.30 Investigasi Selebriti

19.00 Mata Air Surga

07.00 Curious George

11.00 Silet

15.30 Disney Club

18.00 Termehek-mehek

08.00 Pororo The Little Penguin

12.00 Seputar Indonesia Siang

12.30 FIFA World Cup South Africa 2010

08.30 Sinema Pagi: Shaolin Family Soccer

12.30 Sergap

14.30 Tak & The Power of Juju

16.30 Lintas 5

06.00 Captain Tsubasa Road to 2002

10.30 DRTV 11.00 Dibalik Momen 11.30 Topik Siang

13.00 Sinema Siang 15.00 Cek & Ricek 15.30 Histeria Fifa World Cup 2010

15.00 Marvo The Wonder Chicken 15.30 Eyeshield 21 16.30 Captain Tsubasa

19.30 Upin Ipin dan Kawan-kawan

21.00 Bioskop Trans TV "Superman Returns" 23.00 Bioskop Trans TV “Red Heat” 01.00 Reportase Malam

18.00 Spesial Jelang Liburan Sekolah

16.00 Bedah Rumah

17.30 Berita Global

20.00 Bernard Bear

12.00 Klik!

17.00 Seputar Indonesia

18.00 Naruto

20.03 Kisah Fantasi

13.00 Espresso

17.30 Kemilau Cinta Kamila

19.00 Big Movies: Toy Story 2

21.30 Sinema Asyik

20.30 Box Office Movie: Ketika Cinta Bertasbih

21.00 Big Movies: Double Dragon

00.00 Lintas Malam

14.00 Sinema Liburan Sekolah: Ten Brothers 16.00 Mantap 17.30 Topik Petang 18.00 Seleb Ngamen 18.30 Super Family 19.30 Super Deal 2 Milyar 21.00 Puaskah Wali 22.00 Mohon Ampun Aku 23.00 Word Most Amazing Video III 23.30 Lensa Olah Raga Malam 00.00 Topik Malam 00.30 MAKMUR (Makin Malam Makin Murah)

22.00 Sejuta Cinta Marshanda

00.00 Global Malam 00.30 MTV Special: Mariah Carey

23.00 Showtime

TRANS 7 06.00 Sport 7 06.30 Redaksi Pagi 07.30 I Gosip Pagi

TRANS TV

08.00 Cawan

04.30 Reportase Pagi

09.00 Inspirasi Dorce 10.00 Duarr

23.30 Behind The Scene: 3 Hati 2 Dunia 1 Cinta

01.00 FIFA World Cup Showprize

06.00 Makna Kehidupan 06.30 Insert Pagi

11.00 Jangan Menyerah

00.00 Kring..Kring Fifa World Cup 2010

01.30 MTV Punk'd

11.30 Redaksi Siang

00.30 Best Match 2010 FIFA World Cup

TPI

07.00 Sinema Spesial Liburan “Small Soldiers”

06.00 Lintas Pagi

09.00 Derings

GLOBAL TV

06.45 Kartun ku: Tom & Jerry

11.00 Insert

07.00 Layar Liburan Sekolah

12.30 Jelang Siang

08.30 Cerita Pagi

06.00 Spongebob Squarepants 07.00 Spongebob Favoritku

12.00 Reportase Siang 13.00 Bingkai Berita

11.45 I Gosip Siang 12.30 Bocah Petualang 13.00 Laptop Si Unyil 13.30 Jalan Sesama 14.00 Cita-citaku 14.30 Dunia Binatang 15.00 Koki Cilik

02.00 SCTV Sinema Malam

SCTV

15.00 Fokus

06.30 Was-Was 07.30 Inbox

15.30 Boys Before Flowers

09.30 Halo Selebriti

17.00 Arti Sahabat

10.00 FTV Pagi

18.00 Cinta Melody

12.00 Liputan 6 Siang

19.00 Beningnya Cinta

12.30 FTV Siang

20.00 Take A Celebrity Out

14.30 Status Selebriti

22.30 Sinema Asia: Silver Hawk

06.00 Medika Natura 07.00 Maha Karya Agung Sedayu 07.30 Lejel Home Shopping

13.05 I Witness

07.30 Budi dan Kerti

12.00 Pigura

13.30 Jakarta Jakarta

13.02 Salam dari Desa

08.02 Medika Natura 12.00 Berita MK

14.05 Sports Club

14.00 TV Edukasi

01.00 Fokus Malam

15.30 Medika Natura

14.30 Metro Sore

16.00 Forum Huk Ham

01.30 Lotus Lantern

16.30 Lejel Home Shopping

15.30 Public Corner

17.00 English News Service

TV ONE

17.02 Siaran Ulang World Cup 2010

16.30 Inside

17.30 Jendela Dunia 18.00 Buka Mata

19.00 Jakarta Petang

17.05 Metro Hari Ini

19.32 B-Jak

19.05 Suara Anda

20.00 Sinetron

20.30 Sinar

10.00 Nuansa 1000 Pulau

20.32 Ngerujak

22.00 Kesetiaan Cinta

10.30 Puber

20.30 Lingkungan Hidup

23.00 Barometer

11.00 Zona Merah

21.32 Jurnal Jakarta Fair Kemayoran

20.05 Headline News 21.05 Top 9 News

21.03 Bincang Malam

00.00 Sigi Investigasi

12.00 Kabar Siang

22.02 Jakarta Malam

21.30 Dunia Kita

22.30 Warta Dunia

13.00 Kabar Keadilan

23.00 Kicir Kicir

22.05 Mata Najwa

13.30 Opini

23.30 Obrolan Malam

23.05 Metro Realitas

23.00 Indonesia Bermusik

15.00 Uya Emang Kuya 15.30 Sensasi Artis 16.30 Bajaj Bajuri 17.00 Liputan 6 Petang 17.30 Uya Emang Kuya 18.00 SCTV Mini Seri 19.00 Rama dan Ramona

06.30 Apa Kabar Indonesia

13.30 Pelangi Desa

19.00 Warta Malam

08.00 Avatar The Legend of Aang

10.00 Layar Pagi

13.30 Online (Olga & Jeng Kellin)

11.00 Sidik

14.30 Jail Fresh

16.00 Jejak Petualang

00.30 Potret Menembus Batas

RCTI

09.00 Obsesi

11.30 Lintas Siang

15.00 Missing Lyrics

16.30 Redaksi Sore

01.00 Liputan 6 Malam

15.00 Kabar 15

00.00 Ketawa-Ketiwi

23.30 Metro Sports

00.30 Pentas Tradisi

06.30 Go Spot

10.30 Bukan Sinetron

12.00 Layar Kemilau

16.00 Kejar Tayang

17.00 I Gosip News

01.30 Buser

15.30 Kabar Pasar

01.00 Jak 24

00.05 Metro Malam

01.30 Warta Terakhir

15.30 Asal Usul Fauna

Acara sewaktu-waktu dapat diubah oleh stasiun televisi.


24

INSPIRASI

Rabu 30 JUNI 2010

KORAN JAKARTA

®

Kylie Minogue

Lelang Gaun Setop Aids P

elantun tembang Can’t Get You Out Of My Head, Kylie Minogue, ternyata tidak hanya peduli pada anak-anak, namun juga penyakit AID. Untuk menggalang dana penelitian penyakit tersebut, penyanyi ini hadir di Paris untuk sebuah lelang amal. Gaun hitam yang dikenakannya, terjual 24 ribu dollar AS. Dari Look to The Stars, Senin (28/6), diketahui Kylie berada di kota mode itu Jumat lalu. Di sana selain turut dalam pelelangan, ia juga menjadi host untuk event bertajuk “Inspiration NPight” yang jadi bagian dari acara, yang digelar organisasi sosial American Foundation For Aids Research (amfAR). Ajang ini merupakan salah satu perayaan bagi

perancang busana Jean-Paul Gaultier. Dalam ajang itu ia sendiri dalam lelang amal itu berhasil mengumpulkan dana 180 ribu dollar AS. Seluruh dana ini akan digunakan untuk penelitian dan pengobatan penyakit AIDS, dan di antara barang yang dilelang ada gaun milik Kylie.

« Beberapa waktu lalu ia mendonasikan 300 barang, termasuk sejumlah pakaiannya di pusat seni Australia, Victorian Arts Centre’s Performing Art Collection.

»

Menjadi pembawa acara untuk acara akbar, termasuk salah satu aktivitas sosial Kylie di antara kesibukan lain menjelang rilis album baru yang dijadwalkan awal Juli. Ini juga menjadi seri terbaru dari event serupa yang pernah digelar sebelumnya di New York, dan Los Angeles. Malam itu lelang amal mengambil tema gaun hitam, setiap orang merelakan gaun atau busana miliknya yang

berwarna hitam diikutsertakan dalam pelelangan. Sebelum mulai, ada ajang penghargaan terlebih dahulu yang dibuat oleh amfAR. Penyanyi kelahiran 28 Mei 1968 di Melbourne, Australia, ini mencuri perhatian dalam ajang tersebut. Dia mendampingi Jean Paul Gaultier dan mendapat apresiasi baik dari pengunjung yang hadir. Aksi ini mengingatkan akan apa yang dilakukan Kylie beberapa waktu lalu. Saat itu, ia mendonasikan 300 barang, termasuk sejumlah pakaiannya di pusat seni Australia, Victorian Arts Centre’s Performing Art Collection. Beberapa item merupakan produk bernilai tinggi dan bergengsi, di antaranya gaun putih yang dikenakan saat pembuatan video I Should Be So Lucky, kostum berwarna putih dan pink dalam Intimate & Live, serta sejumlah aksesori perhiasan dari tur album Fever. Bicara tentang aksi sosial juga bukan hal baru bagi Kylie. Sebelumnya, dia lebih dikenal sebagai duta peduli anak-anak bersama organisasi NSPCC yang mencegah kekerasaan terjadi pada anak-anak. rai/L-4

REUTERS/BENOIT TESSIER

Dustin Hoffman

Fokus Kembangkan Kreativitas Anak

L

ama tak muncul, aktor Dustin Hoffman datang dengan agenda sosial. Dalam waktu dekat, ia akan hadir untuk bincang-bincang bersama pengarang Scott Turrow, sekaligus menjadi ajang galang dana yang ditujukan bagi 826LA, organisasi nirlaba untuk anak-anak. Dalam event tersebut, pemain All the President’s Men itu membuka dialog seputar karya yang ditulis Scott. Penulis ini terkenal dengan delapan buku best seller yang sudah dialihbahasakan ke dalam 25 bahasa, dua judul buku di antaranya Presumed Innocent dan The Burden of Proof. Dikutip dari Look to the Stars, Senin (28/6), untuk hadir dalam acara bincang-bincang ini publik dikenakan biaya

masuk 25 dollar AS. Harga yang berbeda bila publik langsung membeli buku Scott atau ingin mendapatkan reservasi tempat duduk. Semua hasil pendapatan dari penjualan tiket, buku, dan kursi ini akan disumbangkan ke 826LA. Mereka adalah organisasi nirlaba yang membantu anak-anak, usia 6 – 18 tahun untuk kreatif dan mengembangkan kemampuan menulis. Selain itu, juga untuk membantu guru dalam memotivasi siswa. Keikutsertaan Dustin menarik perhatian karena kehadirannya sekaligus menunjukkan dukungan terhadap upaya kreatif anak-anak lewat sudut pandang penulis best-seller. Ia dan Scott akan berbagi pengalaman seputar proses kreatif penu-

lisan. Scott tercatat tidak hanya menulis novel, tapi juga sejumlah esai yang sudah dimuat di berbagai media, di antaranya New York Times, Washington Post, Vanity Fair, The New Yorker, Playboy, dan The Atlantic. Menariknya, ajang bincang-bincang ini juga menjadi perhatian dari Pearson Foundation. Mereka akan menyumbang sejumlah buku anak dari setiap tiket yang terjual yang akan diberikan pada sekolah negeri di LA dan organisasi 826 LA. Ajang ini meski tampak sederhana memberi dampak besar dan bermanfaat, setidaknya bagi anak-anak yang berbakat dan potensial sebagai penulis dan memacu minat baca mereka. rai/L-4

DOK/KORAN JAKARTA

J-Flow

Respons Undangan Nobar via Twitter

R

apper J-Flow termasuk salah satu penggemar Piala Dunia yang menjagokan Belanda sebagai jawara. Bersama teman-teman sesama penggemar negara yang identik dengan oranye itu, ia mengaku sering nonton bareng. Tiga pertandingan Belanda terakhir, dinikmatinya dengan suasana sorak sorai superheboh di kafe. “Kalau sudah ngumpul, biasanya lebih kerasa nontonnya, apalagi kita semua penggemar Belanda, jadi lebih seru,” ujarnya dihubungi via telepon di Jakarta, Selasa (29/6). Sesama pendukung Belanda itu, disebut Jflow, menamakan dirinya ONS Oranye. Di dalamnya ada sekitar 200 orang, termasuk sejumlah selebritas seperti Vincent Klub 80`s dan Mario Lawalata. “Awalnya baca tweet Vincent di Twitter yang mengajak para pendukung Belanda nonton bareng, ya sudah, saya coba datang. Ternyata anggotanya banyak, seru. Sejauh ini kita sudah nonton bareng di kafe di Pondok Indah, Citywalk, dan Erasmus Huis,” paparnya. Nonton bareng dengan orang-orang yang mendukung tim yang sama tentunya menjadi pengalaman mengasyik-

AFP/BERTRAND GUAY

kan bagi JFlow. Setidaknya ada suasana riuh rendah. Apalagi dirinya termasuk penggemar bola dan tidak melewatkan satu pertandingan dari babak penyisihan hingga perdelapan final. “Pokoknya sebisa mungkin, semua pertandingan saya tonton. Jadi tidak hanya Belanda, yah namanya juga penggemar berat bola,” ujarnya santai. Termasuk untuk urusan nonton sampai larut malam pun akan dilakoni pria yang berduet dengan Vidi Aldiano dalam hit Nuansa Bening ini. Menurutnya, sebagai musisi, dirinya tidak harus bangun pagi atau masuk kantor, jadi bisa disiasati. “Di sela-sela pertandingan, kita masih bisa lanjutin bikin lagu, bahkan sudah terbiasa sampai pagi, jadinya tidak jauh beda kalaupun nonton bola sampai larut,” ungkapnya. JFlow melihat Piala Dunia kali ini menjadi ajang berbeda dibanding sebelumnya. Menjadi menarik, ketika prediksi banyak yang meleset, karena banyak negara yang dijagokan lebih dulu pulang karena kalah. Namun, menjadi tidak menarik ketika belum ada yang tampak menonjol, baik gaya permainan ataupun bintang lapangannya. rai/L-4

EVENT

Ketatnya Seleksi Finalis Puteri Indonesia NTT Mengenakan kain tenun ikat khas NTT, 11 finalis pemilihan Puteri Indonesia Provinsi NTT terlihat anggun. Suasana makin marak dengan hadirnya ratusan warga lokal di ajang yang berlangsung sejak tahun 2003 itu.

M

eski tegang, para finalis yang didukung suporter masing-masing tetap menampilkan performa terbaik. Acara malam final memperlihatkan persaingan ketat antarkontestan. Dari sekian banyak peserta yang mendaftar, hanya 11 yang masuk ke malam final. Acara puncak kian meriah saat satu demi satu finalis menaiki panggung perhelatan yang berlangsung di aula Sasando International Hotel, Kupang, NTT, Sabtu (26/6). Parade 11 finalis yang dipandu MC Kenny Sa’u itu kemudian dilanjutkan dengan aksi unjuk kebolehan menjawab pertanyaan yang diajukan juri. Rasa was-was makin kentara

[D] ENGLISH / HORROR

saat finalis menarik sendiri daftar pertanyaan yang telah disiapkan tiga dewan juri Yayasan Puteri Indonesia dan perwakilan NTT, yakni Canang Wijarnarko, Samudro Putranto, dan Henny Manafe. Meski hampir semua finalis berhasil menjawab dengan baik setiap pertanyaan, hanya lima besar yang dapat melanjutkan kompetisi ke tahap berikutnya. Setelah adanya proses pertimbangan yang cukup alot, diumumkan bahwa Triyanti Ladju, Yunilia Edon, Debbie Sodakain, Freska Gousario, dan Widya Frishandy yang maju ke babak selanjutnya. Pertanyaan yang diajukan dewan juri umumnya berkaitan dengan

[R] CHINESE / COMEDY

kontestan dengan nomor urut 01 yang paling menjawab sempurna. “Perdamaian adalah segalanya. Dengan adanya perdamaian tidak akan tercipta kejahatan dan kriminalitas di muka Bumi ini,” jawab Feska Gousario, sesuatu yang kemudian menghantarkannya menuju posisi nomor satu di ajang tersebut. Mahkota yang menjadi idaman wanita di NTT dan sekitarnya itu disematkan oleh Puteri NTT 2009, Donna Bella Permata Rissi. Saat mahkota itu menyambangi kepalanya, Freska disambut dengan tepuk tangan penonton. Ia pun berhak atas hadiah satu unit sepeda motor automatic, tabungan 2,5 juta rupiah, dan paket kosmetik. Tidak hanya mendapatkan hadiah, Freska juga akan mewakili NTT mengikuti ajang Pemilihan Puteri Indonesia tingkat nasional di Jakarta, Oktober 2010. “Nggak nyangka bisa menang. Aku bersyukur, ini merupakan anugerah Tuhan terindah buat aku,” ujar Freska bahagia. mer/L-4

KORAN JAKARTA/MERTA

pengetahuan umum yang di dalamnya berisikan isu-isu lokal dan isu nasional, khususnya dari bidang pariwisata, seni dan budaya, hingga masalah gender. Kelima finalis bersaing ketat dalam memberikan jawaban. Namun dua finalis, Widya

Frishandy dan Debbie Sodakain, tersingkir di babak ini. Ketika penjurian mencapai babak tiga besar, demi menjaga kerahasiaan pertanyaan, para finalis ditutup telinganya dengan earphone yang memutar lagu.

[D] THAI / HORROR

[D] ENGLISH / ACTION

Pertanyaan pamungkas kemudian diberikan kepada finalis tersisa. “Apakah makna perdamaian bagi Anda secara pribadi?” tanya Samudro Putranto. Setelah bergiliran menjawab pertanyaan tersebut, diputuskan bahwa

[SU] ENGLISH / ANIMATION

[R] INDONESIAN / DRAMA

2D & 3D DENGAN TEKS INDONESIA

[R] REMAJA

[D] DEWASA

[SU] SEMUA UMUR

MOVIE SCHEDULE

Buy 1 get 1 free ticket : * CIMB NIAGA (Platinum) only for Reguler movie, 30 January - 1 August Valid every Saturday - Sunday (Max 2 Ticket)

Buy 1 get 1 free ticket : * BRI Credit Card (Gold & Platinum) BRI Debit Card (Gold, Platinum & Prioritas) only for Reguler, all movie 28 February - 30 June Valid every sunday

ADRIEN BRODY

SARAH POLLEY

SPLICE GI: 12:45 15:00 17:15 19:30 21:45 PP/MOI: 12:30 14:45 17:00 19:15 21:30 PP VELVET: 14:45 17:00 19:15 21:30 MOI VELVET: 21:00 CP: 12:30 14:45 17:00 19:15 21:30 CP VELVET: 13:00 15:15 17:30 19:45 22:00

OPENS TODAY

HAPPY GO LUCKY - FU XING DAO GI: 12:15 14:30 16:45 19:00 21:15 MOI: 14:30 16:45 19:00 21:15 TK: 12:00 17:00 19:30 22:00 CP: 12:15 14:30 16:45 19:00 21:15

OPENS TODAY

KNIGHT & DAY GI: 12:00 14:30 17:00 19:30 22:00 PP: 13:00 15:30 18:00 20:30 PP VELVET: 14:00 16:30 19:00 21:30 MOI: 11:45 14:15 16:45 19:15 21:45 MOI VELVET: 13:30 16:00 18:30 MOI DINING: 19:45 TK: 12:00 14:30 17:00 19:30 22:00 CP: 11:45 14:15 15:30 16:45 18:00 19:15 20:30 21:45 CP VELVET: 13:30 16:00 18:30 21:00

STILL GI: 12:00 14:15 16:30 18:45 21:00 MOI: 12:15 14:45 19:30 TK: 12:00 14:30 18:45 22:00 CP: 12:30 17:15 20:45

TOY STORY 3 TANAH AIR BETA GI: 12:00 14:15 16:30 18:45 50% Diskon : GI: 12:15 14:30 16:45 19:00 21:00 * UOB Platinum GI 3D: 12:45 15:00 17:15 TK: 13:30 15:40 17:50 20:00 19:30 21:45 for Velvet ticket at blitzmegaplex Pacific Place PP: 12:00 14:15 16:30 18:45 every Friday - Sunday 21:00 [D] ENGLISH / ACTION PP 3D: 12:15 14:30 16:45 19:00 21:15 * UOB Buana Platinum MOI: 12:00 14:15 16:30 18:45 every Saturday - Sunday for Satin ticket 21:00 MOI 3D: 12:45 15:00 17:15 19:30 21:45 TK: 13:30 15:40 17:50 20:00 [D] ENGLISH / COMEDY [R] ENGLISH / ACTION 22:10 TK 3D: 12:30 14:45 17:00 19:15 PRINCE OF PERSIA THE SEX AND THE CITY 2 21:30 SANDS OF TIME CP: 12:45 15:00 17:15 19:30 GI: 12:30 18:00 21:15 21:45 GI: 15:30 21:00 PP: 15:30 21:00 CP 3D: 14:00 16:15 18:30 [D] INDONESIAN / COMEDY

RED COBEX MOI: 13:30 CP: 13:15

[R] ENGLISH / ACTION

THE KARATE KID GI: 12:15 15:15 18:15 21:15 PP: 12:00 15:00 18:00 21:00 MOI: 12:00 15:00 18:00 21:00 22:00 MOI DINING: 12:30 15:30 TK: 13:30 16:15 19:00 21:45 CP: 12:15 15:15 18:15 21:15

[D] INDIAN / DRAMA

RAAJNEETI MOI: 21:45 [D] ENGLISH / ACTION

COMMAND PERFORMANCES GI: 12:00 14:15 16:30 19:00 21:15 TK: 12:00 16:00 20:00 22:00 CP: 12:00

KILL SWITCH TK: 14:00 18:00 [D] THAI / HORROR

9 TEMPLES TK: 14:15 16:30 21:00

[R] ENGLISH / ACTION

THE A TEAM GI: 13:00 15:30 18:00 20:30 PP: 13:00 18:30 MOI: 12:15 17:00 TK: 12:45 15:15 17:45 20:15 CP: 14:45 19:30 22:00

Watch FIFA World Cup 2010 on giant screen | Get your seats NOW for the FINAL MATCH before new prices apply | For more info, call (021) 235 80 200.


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.