Warta Kepegawaian

Page 25

Laporan Khusus bangsa kita belum mampu melaksanakan, padahal sudah berbagai upaya dilakukan, seperti memasang/ menempelkan rambu-rambu bertuliskan dilarang merokok, harap antri, dilarang membuang sampah, bahkan juga melalui Gerakan Disiplin Nasional (GDN)”. Selama city tour di Singapura rombongan dapat melihat dan mengunjungi tempat-tempat obyek wisata, seperti Merlion Park – Esplanade – Fountain of Wealth – Orchard Road – Mustafa Center – menikmati cable car – Under Water World – Song of The Sea Show.

 HARI KE IV Rabu, tanggal 27 Juni 2007, pukul 08.30 rombongan check out dan bersama-sama menuju Bandara Changi untuk melanjutkan perjalanan menuju Bangkok yang ditempuh selama kurang lebih 90 menit. Setibanya di Bangkok rombongan melakukan city tour di kota Bangkok dan baru menjelang malam rombongan check in di Hotel Baiyoke Sky, hotel tertinggi di Bangkok.

Hotel Baiyoke Sky, merupakan hotel tertinggi di di Bangkok, Pemandangan kota Bangkok Ibukota Thailand

 HARI KE V Kamis, tanggal 28 Juni 2007 pukul 9.00, rombongan melakukan kunjungan ke CSC yang diterima oleh pejabat setingkat eselon II. Dalam kunjungan ke CSC tersebut rombongan mendapatkan penjelasan dari beberapa pejabat yang akan menjelaskan tentang implementasi dalam pengembangan pegawai, penilaian kinerja, kompensasi, dan pelatihan dan pengembangan pegawai. Presentasi dibagi dalam 3 sesi, yaitu:  Sesi I Presentasi Dr. Maka Phoochinda, Personnel Analyst Bureau of Position Classification and Compensation Development dengan topik: “Career Development System and Compensation System”.  Sesi II Presentasi Ms. Chomnard Pongponrat, Director of Bureau of Personnel Research and Development dan Ms. Angkana Asawasakulkrai, Personnel Analyst of Bureau of Personnel Research and Development dengan topik: “Performance Appraisals System”. Terdepan dan Teladan Dalam Pelayanan

 Sesi III Presentasi Mr. Charn Svasti – Salee, dengan topik “Human Resources Development Officer of HRD Strategy and Networking Development Group Civil Service Training Institute”. Dari presentasi tersebut diatas, diperoleh kesimpulan, sebagai berikut: 1. Klasifikasi jabatan dan evaluasi jabatan digunakan sebagai instrument pokok dalam pengembangan pegawai maupun dalam sistem penggajian; 2. Terdapat 11 level position classification dengan 3 types of classification, yaitu managerial position – specialization position – and general position; 3. Gaji diberikan sesuai bobot dan berat jabatan (equal work for equal pay/no work no pay); 4. Core philosophy dalam pengembangan pegawai adalah “ Right People in Right Jobs with Right Skills and Right Pay”; 5. Prinsip remunerasi yang digunakan adalah internal equity, external equity, individual equity, and ability to pay, sedangkan komponen (total) remuneration, meliputi basic salary, position allowances, and special position allowances (resiko pekerjaan atau pekerjaan yang tidak disukai). 6. Kenaikan jabatan selalu dikaitkan dengan tingkat kinerja, pelatihan dan pengembangan, dan apabila perlu dilakukan melalui ujian jabatan. 7. Kompetensi jabatan digunakan sebagai prinsip pengangkatan dalam jabatan dan dilakukan secara konsekuen dan konsisten, serta bebas dari pengaruh atau intervensi politik, sehingga arah pengembangan pegawai sesuai dengan pola karier, sesuai dengan persyaratan, atau kompetensi jabatan yang telah ditentukan organisasi. Setelah makan siang bersama tepatnya pukul 14.00, rombongan melanjutkan perjalanan menuju Pattaya yang ditempuh selama kurang lebih 4 jam perjalanan. Setibanya di Pattaya rombongan langsung check in di Jamtien Palm Beach Hotel dan setelah selesai memasukkan barang-barang bawaan rombongan langsung melanjutkan keliling kota untuk menikmati keindahan malam pantai Pattaya dan menyaksikan hiburan khas Pattaya hingga pukul 22.00, namun sebagian rombongan ada yang melanjutkan langkah menikmati Pattaya diwaktu malam hari hingga tengah malam.

Dr. Maka Phoochinda, Personnel Analyst Bureau of Position Classification and Compensation Development WARTA KEPEGAWAIAN - Vol. 3 No. 10 -

25


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.