buku_ipa_kelas_4sd

Page 189

–

Sumber daya alam hayati, meliputi berbagai makhluk hidup, seperti berbagai mikroorganisme, tumbuhan, dan hewan. ž Dalam pemanfaatan sumber daya alam memerlukan ilmu pengetahuan dan teknologi antara lain cara penggunaan teknologi yang tepat dan ekonomis agar hasilnya sesuai dengan yang diharapkan dan tidak mengganggu lingkungan. ž Pengambilan bahan alam akan membawa dampak yang buruk terhadap pelestarian lingkungan. ž Pelestarian sumber daya alam berarti pelestarian ekosistem dengan cara tetap memelihara serta meningkatkan nilai dan keanekaragamannya.

A. Berilah tanda silang (X) pada huruf a, b, c, atau d di depan jawaban yang benar! 1. Berikut ini adalah bahan alam yang tidak hidup, kecuali .... a. kayu c. logam b. tanah d. batu bara 2. Manakah yang dapat digunakan sebagai makanan pokok selain padi? a. telur c. mangga b. kubis d. ketela 3. Daerah pelestarian alam yang mempunyai ekosistem asli disebut .... a. taman wisata c. taman nasional b. kebun raya d. hutan lindung 4. Kain katun terbuat dari serat kapas, kapas berasal dari .... a. biji kapas c. bunga kapas b. akar kapas d. batang kapas

180

Ilmu Pengetahuan Alam Kelas IV SD dan MI


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.