Haluan 17 Jan 2011

Page 1

email: redaksi_haluan@yahoo.com web: www.harianhaluan.com

EDISI : 366 TAHUN LXII

Senin

HARI INI TERBIT 24 HALAMAN HARGA ECERAN

17 JANUARI 2011 M /12 SHAFAR 1432 H

Rp2500

SEJARAH MENCATAT, HALUAN TERBIT SEJAK 1948 DAN MENJADI TUAN RUMAH DI NEGERI SENDIRI Ingatlah, ketika kamu memohon pertolongan kepada Tuhanmu, lalu diperkenankan-Nya bagimu: "Sesungguhnya Aku akan mendatangkan bala bantuan kepada kamu dengan seribu malaikat yang datang berturut-turut". (QS Al Anfaal ayat 9)

SUBUH ZUHUR ASHAR MAGHRIB ISYA

05.03 WIB 12.27 WIB 15.52 WIB 18.30 WIB 19.43 WIB Sumber: www.pkpu.or.id

Quo Vadis DPRD Padang OLEH: MOHAMMAD ISA GAUTAMA HALUAN MINGGU tanggal 9 Januari lalu menurunkan laporan utama mengenai kemandulan DPRD Sumatera Barat dalam menjalankan fungsi legislasinya. Laporan utama itu menyorot kinerja DPRD Sumatera Barat yang setelah 17 bulan ternyata tidak satupun menghasilkan perda inisiatatif. Dalam laporan tersebut diperkuat pula oleh dua wawancara dengan Israr, dosen Sejarah Politik Unand, dan Indra Jaya Piliang, politisi yang juga aktivis di Indonesian Institute. Sehari sesudahnya, Senin, 10 Januari, di koran yang sama dimuat pula Refleksi Nasrul Azwar bertajuk DPRD Sumatera Barat di Titik Nol. Penulis menilai, betapa sesungguhnya, mulai dari tingkat pusat hingga ke daerahdaerah, terutama di daerah kita, Sumatera Barat, mulai terbentuk ketidakpercayaan terhadap kinerja para wakil rakyat kita.

bersambung ke Halaman 11

Yusnedi Yakub Meninggal Dunia PADANG, HALUAN — Jajaran Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sumbar berduka, Kasi Penuntutan pada Aspidum Kejati Sumbar, Yusnedi Yakub, SH, meninggal dunia, Minggu (16/1), sekitar pukul 16.30, dalam usia 41 tahun. Jenazah disemayamkan di rumah duka, Komplek s Kejaksaan Kampung Kelawi II, Padang. Malamnya, sekitar pukul 11.15, jenazah dibawa ke Jambak Lubuk Alung, Padang Pariaman. Yusnedi yang pernah jadi staf sekretariat Pengawas Pemilu Sumbar pada Pemilu Legislatif 2004 lalu ini meninggalkan satu istri dengan tiga anak. Sebelum menjabat sebagai Kasi Penuntutan, Yusnedi menjabat sebagai Kasi Sospol pada Asisten Intelijen Kejati Sumbar. Infomasi dari pelayat di rumah duka kemarin menyebutkan, kepergian lelaki humoris itu memang cukup mendadak, karena sebelumnya dia sempat menyumbang suaranya dengan menyanyikan beberapa tembang kesayangannya, dalam satu pesta pernikahan rekannya.

bersambung ke Halaman 2

Daniroh Lahirkan Bayi Berkepala Dua

SETAHUN TERISOLASI

Warga Kambang UtaraAncam Demo Bupati

PAINAN, HALUAN — Buntut dari ruas jalan Pasar Kambang - Kambang Utara yang tak juga kunjung di perbaiki, warga Kambang Utara mengancam akan berdmontrasi ke kantor Bupati di Painan. "Jika keluahan kami tidak juga di tanggapi, pekan depan kami akan menggelar aksi massa ke kantor bupati, menuntut janji bupati saat kampanye lalu akan memperbaiki ruas jalan Kambang Utara yang telah terban sepanjang 30 meter kedalam sungai," ujar Rasul masyarakat Padang Panjang II. Sementara Iyus (52), warga lainya menyebutkan, kekesalan warga nagari Kambang Utara ini bukanlah hal berlebihan, sebab keluahan ini memang telah disampaikan sejak satu tahun belakang, seiring terbanya ruas jalan ini ke dalam sungai Batang Lengayang yang melintas di pinggir jalan ini.

HARIDMAN

bersambung ke Halaman 2

SETAHUN TERISOLASI — Badan jalan di bataran sungai di Kambang Utara ini minta diperbaiki oleh Pemkab Pessel. Tapi harapan masyarakat itu belum kunjung terkabul. Masyarakat mengancam, kalau tidak juga dikabulkan, mereka akan berdemonstrasi ke kantore Bupati di Painan.

Syahrial Syam Calon Kuat Sekda Sumbar PAKISTAN MAKIN GAWAT

Jam Malam Mulai Diberlakukan

K A R A C H I , HALUAN — Menteri Dalam Negeri Pakistan Rehman Malik hari Minggu (16/1) menerapkan jam malam di Karachi setelah kekerasan politik dalam tiga hari terakhir menewaskan setidaknya 20 orang. REHMAN MALIK "Larangan keluar rumah akan diberlakukan di beberapa

kawasan di Karachi," kata Malik dalam wawancara singkat dengan para wartawan. Mendagri Malik menggunakan istilah 'jam malam tidak penuh'. Ia tidak menjelaskan lebih rinci istilah yang ia pakai namun pejabat di provinsi Sindh kepada kantor berita AFP mengatakan istilah tersebut mengacu pada fleksibilitas yang akan diambil oleh pemerintah ketika memutuskan sampai kapan jam malam diterapkan di kawasan-kawasan tertentu yang dianggap bermasalah.

GUBERNUR IRWAN sudah menetapkan tiga calon Sekda Sumbar dan hari ini dikirim ke Mendagri untuk diproses. Syahrial Syam disebut-sebut sebagai calon kuat.

PADANG, HALUAN — Gubernur Irwan Prayitno dan Wakil Gubernur Muslim Kasim dikabarkan sudah menyepakati tiga nama calon Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sumatera Barat. Tiga nama itu sudah ditetapkan, dan rencananya hari Senin (17/1) ini sudah dikirim ke Menteri Dalam Negeri. Gubernur Irwan Prayitno yang ditemui Haluan di Gubernuran hari

bersambung ke Halaman 11

KASUS PERAMPASAN

BREBES, HALUAN — Ada saja yang membikin perasaan jadi hiba. Di Brebes Jawa Tengah, seorang ibu bernama Daniroh (35) melahirkan bayi dengan satu badan tapi kepalanya dua. Seperti disiarkan koran Kedaulatan Rakyat, bayi itu lahir pada Kamis 13 Januari lalu membikin geger warga Kabupaten Brebes.

bersambung ke Halaman 11

bersambung ke Halaman 11

PADANG, HALUAN — Kasus penganiayaan bermotif perampasan terjadi di Jalan Ahmad Dahlan, Kecamatan Padang Timur, Padang, Minggu (16/1). Korbannya, Riyol Nofiandi (21) siswa SMA Tamsis. Pemuda asal Muaro Paiti, Kapur Sembilan, Kabupaten Lima Puluhkota itu mengalami tujuh tusukan di sekujur tubuhnya. Akibatnya, darah segar mengucur dan membasahi pakaiannya. Kini, Riyo dirawat di Rumah Sakit M. Djamil Padang. Menurut Dika, temannya Riyol sudah sadarkan diri. Kepada Dika, Riyol menuturkan bahwa saat melintasi Jalan Ahmad Dahlan menggunakan sepeda motor Suzuki Satria FU, datang dari arah belakang tiga pria menggunakan motor merek Yamaha Jupiter MX. Salah seorang langsung menusuk tubuh korban hingga terjatuh dari motor. bersambung ke Halaman 11

bersambung ke Halaman 11

STRIKER LIVERPOOL, Fernando Torres (kanan) melepaskan tendangan dihadapan pemain Everton, John Heitinga dalam lanjutan Liga Inggris kemarin. Pertandingan itu berakhir imbang 2-2

14 Rumah di Pampangan Siswa SMA Terbakar Tamsis Ditusuk Tujuh Kali

PADANG, HALUAN— Kebakaran hebat terjadi di Kota Padang, Minggu (16/1) sekitar pukul 12.05 WIB. Sekitar 14 petak rumah dilalap 'si jago merah' di Bukit Putus, Kelurahan Pampangan, Kecamatan Padang Selatan, Kota Padang. Musibah kebakaran yang terjadi menjelang zuhur ini tidak menelan korban jiwa. Namun harta benda pemilik rumah ikut terbakar. Kerugian mencapai Rp400 juta. Rumah yang terbakar tersebut masingmasing milik, Eti (51), Lusi (30), Sil (28), Amal Imel (60), Rosmaini (54), Helmi (40), dan ditambah tujuh rumah yang dikontrakkan. Kondisi rumah yang terbakar sangat berdekatan, sehingga api sangat cepat menjalar ke rumah lain. Dari delapan diantaranya hangus jadi debu, sedangkan enam mengalami kebakaran dibeberapa bagian. Kabid Damkar Edy Asri mengatakan, pihaknya mendapatkan informasi dari warga

Minggu kemarin membenarkan hal itu. "Setelah dipertimbang dengan matang, besok pagi (hari ini-red) saya akan mengirim ketiga nama tersebut ke Menteri Dalam Negeri," kata gubernur. Meskipun membenarkan segera mengirim nama-nama calon Sekda tersebut untuk diproses oleh Menteri

GETTY IMAGES

Derby Merseyside Imbang

LIVERPOOL, HALUAN — Empat gol lahir dalam derby Merseyside di Anfield. Liverpool dan Everton samasama bikin sepasang gol untuk bikin laga berakhir imbang 2-2. Raul Meireles bikin publik Anfield, Minggu (16/1) malam WIB, bersorak duluan lewat golnya pada menit 29. Sampai dengan jeda, skor 1-0 bertahan. Everton menggebrak di awal babak kedua lewat gol Sylvain Distin di menit-menit awal. Tim tamu bahkan berbalik unggul lewat Jermaine Beckford.

Dirk Kuyt kemudian menghindarkan Liverpool dari kekalahan berkat gol yang ia cetak dari titik putih. Laga pun berakhir imbang. Hasil itu membuat kedua tim masih terpaku di posisi 11 (Everton) dan 12 (Liverpool) klasemen Liga Primer. Keduanya sama-sama mengantongi 26 poin. Kedua tim langsung saling serang sedari menit awal. Fernando Torres melepaskan tendangan usai kickoff, dibalas oleh Jermaine Beckford yang bersambung ke Halaman 11


SENIN, 17 JANUARI 2011 M 12 SHAFAR 1432 H

Utama Beras Kuriak Kusuik Menghilang di Bukittinggi

2

Kilas Utama

HUMAS PEMPROV

GUBERNUR Irwan Prayitno saat melantik Pengurus Forum Silaturrahmi Majelis Taklim (FSMT) Provinsi Sumatera Barat di Auditorium Gubernuran, Minggu (16/1).

Majelis Taklim 1.000 Lebih PADANG, HALUAN— Jumlah majelis taklim di Sumbar diperkirakan lebih dari 1.000 kelompok. Mereka melakukan kegiatan masjid, musala dan surau. Hal itu disampaikan Gubernur Irwan Prayitno saat memberikan sambutan pada acara pelantikan Pengurus Forum Silaturrahmi Majelis Taklim (FSMT) Provinsi Sumatera Barat di Auditorium Gubernuran, Minggu (16/1). Acara ini dihadiri oleh Anggota DPD RI Ema Yohana, Kakanwil Kementrian Agama Drs H. Darwas, Kabiro Humas dan Protokol Surya Budhi,SH, Istri-istri Walikota / Bupati se Sumbar. Irwan mengatakan, kehadiran FSMT) merupakan sebuah kegairahan dan motivasi peningkatan ilmu keagamaan bagi masyarakat. Karena itu, FSMT hendaknya dapat diterima secara baik oleh seluruh komponen masyarakat Sumbar, bukan sebaliknya FSMT menjadi pembuat masalah. Ia mengharapkan FSM bisa mendatangkan para uztad, penceramah yang terkenal di republik ini, sebagai motivasi dan pencerahan yang membangun. Kemudian juga dapat dikembangkan dengan perlombaan yang mampu memacu semangat, motivasi dan kebersamaan antar Majelis Ta'lim se Sumatera Barat. Gubernur Irwan Prayitno saat itu juga melantik dan mengukuhan pengurus FSMT Sumbar yang diketua oleh Ny. Hj Nevi Irwan Prayitno serta segenap pengurus periode 20011-2015. (h/met)

Rumah Semi Permanen Ludes Terbakar BALAI TALANG, HALUAN — Rumah semi parmanen milik Eni ( 41 tahun ) Sabtu ( 15/1 ) sore ludes terbakar. Tidak satupun barang berharga dalam rumah yang terletak di daerah Balai Mansiroh Balai Talang kecamatan Guguk itu tersebut dapat diselamatkan. Sekitar pukul 14.30 kemarin, warga sekitar rumah milik Eni melihat kepulan asap, yang makin lama makin membesar. Warga berdatangan untuk mencegah meluasnya kebakaran dengan membawa alat ember, panci, dan lain. Tak lama kemudian datang bantuan empat kendaraan Badan Pemadam Kebakaran (BPK) Kabupaten Limapuluh Kota dan Kota Payakumbuh, hingga api bisa dijinakkan. Kebakaran tidak menjalar ke rumah tetangga sekitar. Dugaan sementara penyebab kebakaran ini ulah pria Romi ( 25 tahun ) yang dikenal masyarakat sekitar agak kurang waras. Setelah api dipadamkan, dia sempat menari - nari di halaman dan jalan. Polsek Guguk kemudian menahan lelaki kurang waras itu. Pihak Polsek Guguk juga melakukan penyelelidikan di TKP, kalau ada pihak - pihak lain yang memanfaatkan penderita gangguan jiwa itu untuk melakukan pembakaran. (h/snt )

BUKITTINGGI, HALUANHarga beras kuriak kusuik di Bukittinggi naik dari biasanya Rp8.200 per kg, menjadi Rp13.500 per kg. Sudahlah mahal, untuk mendapatkan beras jenis ini sangat susah.

Informasi yang dihimpun dari pedagang, di los beras Pasar Bawah Bukittinggi, diduga kuat beras kuriak kusuik dibawa ke daerah Riau sehingga sulit mendapatkan beras di tempat penggilingan padi. "Kami yang sudah puluhan tahun berdagang beras, mencari beras di huller saja sulit. Sudahlah sulit, harganya pun mahal. Modal kami Rp 12.500,- per kg., maka kami menjualnya dengan harga Rp 13.500 per kg," kata Hj Eva Yenti Minggu (16/1) siang. Dia memastikan, di daerah Kamang sebagai pemasok beras kuriak kusuik, tidak ada petani yang gagal panen, namun karena ulah calo yang membeli gabah, harga beras jadi meningkat tajam. "Setahu saya, gabah padi itu dibeli calo seharga Rp 150 ribu per karung. Lalu, dia sendiri yang menjemur gabah dan menggilingnya menjadi beras. Tidak apaapa seperti itu, tapi beras jangan dibawa ke luar daerah ini," pinta Eva. Dia sebagai pedagang berharap kepada pemerintah untuk segera melakukan operasi pasar (OP) menyikapi harga beras yang fluktuatif dan cenderung terus meningkat. " Atau pemerintah menjual kepada kami beras Bulog. Sebab tidak sedikit, masyarakat ekonomi lemah yang mau membelinya. Jadi bagi keluarga yang mampu, silahkan membeli beras kuriak kusuik. Bagi yang kurang mampu ada beras yang harganya "manenggang" yaitu beras Bulog. Biasa, kami jual beras Bulog itu Rp 7.000 per kg," katanya. Beras Bulog kok ada dijual di pasar? Eva menjawab bahwa dia banyak membeli beras bulog dari penerima Raskin. "Biasanya hampir setiap hari ada-ada saja orang yang menjajakan beras Bulog kepada kami. Dan kami bisa menjualnya dengan harga Rp 7000,- kg," katanya. Masalah harga beras ini sejak sebulan belakangan, tak hanya jadi masalah Sumatera barat tapi sudah masalah nasional. Persediaan beras di tempat-tempat gilingan padi pun di Kabupaten Agam khususnys menipis. “ Tak banyak yang menjual padi kepada kami sejak sebulan terakhir ini,” kata seorang pemilik gilingan padi di Ladang L aweh, Kecamatan Banuhampu. Menurutnya, petani di Banuhampu lebih suka menanam sayuran atau palawija dibanding menanam padi. (h/jon)

JON INDRA

KURIAK KUSUIK — Beras kuriak kusuik menghilang di Bukittinggi. Hj. Eva Yanti, pedagang beras Psar Bawah Bukittinggi sejak beberapa hari belakangan ini tidak punya stok beras kuriak kusuik itu.

UNTUK MITRA KERJA

BANDUNG, HALUAN— PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (Telkom) terus berupaya membina hubungan dengan mitra kerja. Bahkan, bagi mitra kerja yang telah turut menyukseskan program Corporate Social Responsibility (CSR), diberikan penghargaan dalam bentuk Telkom CSR Award. Menurut Head of Corporate Communication Telkom, Eddy Kurnia dalam rilisenya, Telkom CSR Award 2011 diberikan oleh Telkom kepada pihakpihak – baik internal maupun eksternal – yang telah memberikan kontribusi luar biasa dalam mendukung aktivitas Corporate Sosial Responsibilty (CSR) yang diselenggarakan Telkom. Tahun 2011 ini Telkom CSR Award dilaksanakan di Bandung tanggal 12 Januari lalu. Dijelaskannya, Telkom, baik di pusat maupun daerah secara rutin dan terencana telah menyelenggarakan kegiatan CSR dan selama ini telah menunjukan hasil yang cukup menggembirakan. Penyelenggaraan Telkom CSR Award

Yusnedi Yakub .................................................. dari Hal.1 Tiba-tiba, Jaksa yang terkenal cukup tegas, namun ramah itu pusing. Kemudian dia dilarikan ke RS Ibnu Sina. Di rumah sakit inilah, Yusnedi menghembuskan nafas terakhirnya. Sebelumnya, Yusnedi memang

memiliki riwayat sakit jantung. "Namun siapa sangka dia akan pergi secepat ini," ujar Rismaison Syarif, salah seorang pengacara Kota Padang, yang kemarin turut melayat ke rumah duka di Kampuang Kalawi. Turut melayat ke

ruamh duka kemarin, Kepala Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sumbar, Fachmi, beserta jajarannya, Kepala Kejaksaan Negeri Padang Said Ahmad, Bupati Padang Pariaman, serta sejumlah pejabat dari rumah bagonjong. (h/ynt).

Warga Kambang............................................... dari Hal.1 Dikatakanya, nagari Kambang Utara terancam terisolasi, sementara dampak sari keerisolasian tersebut ekonomi tidak bergerak maksimal di Kambang Barat. Selain itu, 5000 orang yang bermukim di 7 kampung yang ada tidak bisa mengakses berbagai keperluan ke Pasar Kambang. Kampung yang terancam terisolir

menurutnya adalah Padang Panjuang II, Padang Panjang I, Lubuk Sariak, Gantiang Kubang, Simaung, Pasiah Laweh, Sumbaru, dan Kampung Akad.Saat ini masyarakat berharap agar pemerintah menanggapi keluhan warga ini dengan serius, sebab hanya inilah satu-satunya akses jalan yang dijadikan andalan masyarakat dari 7 Kampung yang ada di nagari

Telkom Berikan CSR Award

Kambang Utara itu. Terkait rencana demonstrasi, saat ini masyarakat tengah merencanakan dan menetapkan korlap aksi. Berdasarkan pantauan Haluan, mereka bermaksud menyampaikan keluhan agar jalan terban ini segera dierbaiki, sebab telah satu tahun kejadian, belum juga ada tanggapan dari pihak terkait.(har)

tak lain dimaksudkan untuk memacu dan menginspirasi agar kegiatan CSR di masa datang bisa lebih baik lagi dan tepat sasaran. Kendati fokus CSR Telkom sering diarahkan pada kegiatan pendidikan dan pengembangan kreativitas berbasis ICT (Information and Communication Technology) melalui berbagai programnya, seperti program CSR-Indigo, Telkom konsisten memberikan perhatian terhadap seluruh aspek lain yang menjadi pilar dalam kegiatan CSR-nya, yaitu: Education, kegiatan yang bertujuan meningkatkan kualitas pendidikan baik hardware maupun brainware bagi stakeholders. Health, kegiatan yang bertujuan meningkatkan kualitas kesehatan stakeholders. Culture of Civility, kegiatan kepedulian untuk melestarikan dan membina budaya, seni, olahraga, agama dan kegiatan kemasyarakatan lainnya dalam upaya mendukung perusahaan mengimplementasikan nilai-nilai Good Corporate

Citizenship. Partnership, kegiatan yang mempererat jalinan kemitraan dengan pihak ketiga baik di bidang produk maupun lainnya yang berkaitan maupun tidak berkaitan langsung dengan bisnis inti Telkom dan bertujuan untuk memberikan manfaat bagi semua pihak. Environment, kepedulian untuk meningkatkan kualitas lingkungan internal maupun eksternal perusahaan agar terjadi hubungan harmonis antara perusahaan dengan lingkungannya. Disaster and Rescue, kegiatan untuk memberikan bantuan dalam penanggulangan bencana. Public Service Obligation, kegiatan untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat di bidang sarana dan prasarana. Pemenang pada Telkom CSR Award ini adalah mereka yang dalam kegiatan CSR-nya telah melaksanakan tiga pilar atau lebih. Semakin banyak pilar CSR yang didukungnya, maka kami anggap semakin besar bobot kegiatan CSR tersebut,” tutur Eddy Kurnia.(h/dj).

DEBIT AIR SUNGAI TANANG

Tak Mencukupi Lagi untuk Bukittinggi

BUKITTINGGI, HALUAN — Warga Kota Bukittinggi sering ketiadaan air bersih. Pasalnya, aliran air dari Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) ke rumah konsumen sering macet. Alasan PDAM, debit air Sungai Tanang tak mencukupi lagi untuk memenuhi kebutuhan warga Kota Bukittinggi. Masalah kemacetan air ini sudah disampaikan warga kepada Komisi B DPRD Bukittinggi. Karena itu, Komisi B DPRD Bukittinggi melakukan rapat kerja dengan Direktur PDAM Atrizal usai salat Jumat (14/ 1). Rapat dipimpin Ketua Komisi B Yontrimansyah. Menurut Dirut PDAM, penyebab seringnya air macet ke rumah pelanggan, karena debit air dari sumber mata air Sungai

Tanang, kecamatan Banuhampu, Kabupaten Agam, tidak mencukupi akibat musim kemarau. Namun kata Atrizal, untuk memenuhi permintaan warga dan konsumen dia sudah berusaha menjajaki sejumlah mata air yang ada di Agam bersama PSDA Sumbar, seperti di Ngarai Sianok, Galung dan Nagari Sariak, Kecamatan Sungai Pua. Dari sejumlah sumber mata air yang diteliti, terdapat dua mata air yang besar dengan debit yang tinggi seperti Galuang dan Sariak. " Dengan pemilik tanah di Galuang, kita belum ada kesepakatan. Sementara yang sudah oke bekerja sama dengan Nagari Sariak. Sumber air

itu tepatnya di depan Mesjid Syuhada' Sariak," kata Atrizal. Kesepakatan Bukittinggi dengan Agam saat ini sedang diproses. Dari Sariak air akan disalurkan dengan pipa melewati Bangkaweh. Dari Bangkaweh baru ke Bukittinggi. " Debit airnya cukup tinggi dan dipastikan mampu memenuhi kebutuhan warga kota," katanya Meskipun ada usaha yang dilakukan PDAM mencari sumber air, DPRD mendesak PDAM untuk memfungsikan seluruh mata air yang ada, seperti di Palolok, Surau Gadang, Bangkaweh, Belakang Balok. Bahkan pipa PDAM sudah tahunan dibiarkan berpanas dan kehujanan tanpa dimanfaatkan di Belakang Balok.(h/jon)


SENIN, 17 JANUARI 2011 M 12 SHAFAR 1432 H

Nasional 3

Lintas Nasional

KESEHATAN RAKYAT CUMA RP5,6 TRILUN

Anggaran Pelesiran Rp 24,5 Triliun JAKARTA, HALUAN — Angka ini cukup mengagetkan. Anggaran yang akan dihamburkan pemerintah untuk biaya pelesiran selama tahun 2011 berjumlah 24,5 triliun rupiah. Wah, dengan anggaran sebesar itu betapa banyak rumah dapat dibangunkan untuk rakyat miskin, betapa banyak beras dapat dibagikan sehingga tak ada lagi yang mati makan tiwul.

Presiden berdialog dengan ulama

Presiden Undang Tokoh Lintas Agama JAKARTA, HALUAN — Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengundang sejumlah tokoh agama ke Istana Negara, Senin 17 Januari 2010. Di antara tokoh yang diundang adalah mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah, Syafii Maarif dan Ketua Perhimpunan Gereja Indonesia, Andreas Yewangoe. “Tetapi saya tidak bisa datang karena ada acara lain,” kata Syafii Maarif saat dikonfirmasi VIVAnews perihal undangan SBY itu, Ahad (16/1) Buya, panggilan Syafii, mengungkapkan ia diundang melalui PP Muhammadiyah. Selain dirinya, Ketua Umum PP Muhammadiyah, Din Syamsuddin, dan Sekjen PP Muhammadiyah, Abdul Mukti. “Saya baru tahu undangannya tadi lewat SMS,” kata Buya. Undangan serupa juga diterima Ketua PGI Andres Yewangoe. Menurut Andreas, pertemuan itu akan digelar pukul 08.00 WIB. Namun apa agenda pertemuan itu, baik Buya maupun Andreas mengaku tidak tahu. Apa terkait pernyataan tokoh lintas agama soal 18 kebohongan pemerintah? “Barangkali, tapi besok pagi saja. Karena kami belum tahu. Besok kami akan bicara,” kata Andreas. Pada Senin 10 Januari 2011 lalu, sejumlah LSM dan tokoh lintas agama, yakni Ketua Umum PP Muhammadiyah Din Syamsuddin, Ketua Konferensi Wali Gereja Indonesia (KWI) Mgr Martinus Situmorang, Andreas Yewangoe, Buya Syafii Maarif, Franz Magnis Suseno, KH Salahuddin Wahid, dan Biku Sri Pannyavaro, berkumpul di gedung dakwah PP Muhammadiyah. (vv)

Milana Anggraini

Milana Laporkan Denny Indrayana

JAKARTA, HALUAN — Istri Gayus Tambunan, Milana Anggraini, memastikan akan melaporkan Sekretaris Satuan Tugas Pemberantasan Mafia Hukum, Denny Indrayana, dengan perbuatan tidak menyenangkan. Milana akan melakukan pelaporan setelah memenuhi panggilan pemeriksaan Bareskrim Mabes Polri, Senin 17 Januari 2011 besok, terkait dugaan turut sertanya dalam perjalanan suaminya ke luar negeri semasa dalam tahanan di Rutan Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok.”Milana sendiri yang akan melaporkan Denny,” ujar kuasa hukum Milanan, Hotma Sitompul, Minggu (16/1).Menurut Hotma, saat ini seluruh dokumen untuk bahan pelaporan masih terus dipelajari. Menurutnya apa yang dilakukan Denny sudah melanggar fungsi dan tugasnya karena melakukan ancaman terhadap orang lain. “Saat ini masih dipelajari dulu. Laporan ke polisi karena perbuatan tidak menyenangkan,” ujarnya. Hotma menambahkan, tindakan yang dilakukan Denny merupakan hal yang luar biasa, karena penegak hukum bisa mengancam orang lain. Menurut Hotma, Denny diduga melanggar Undang-Undang Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Kode Etik KPK, aturan Kepolisian dan Kejaksaan, termasuk para hakim dan penegak hukum lainnya. Hotma menilai, Satgas Pemberantasan Mafia Hukum bukan merupakan lembaga yang posisinya berada di atas hukum. Karena itu, lanjut dia, segala tindakan yang dilakukan Satgas harus berdasarkan hukum. Pada bukti awal yang akan menjadi pelengkapan pelaporan, Hotma tentu akan menyertakan komunikasi BBM Denny dan Milana, meski tidak pernah disebutkan kapan itu terjadi. (vv)

STRUKTURAL - Kemiskinan struktural disebabkan kurangnya anggaran

Jangan Tergoda Kabinet

JAKARTA,HALUAN — Legislator PDI Perjuangan, Budiman Sudjatmiko, menegaskan partainya tetap beroposisi dengan pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono-Boediono. PDIP tidak akan masuk ke pemerintahan. “Tidak akan masuk kabinet sekarang. Kita tetap oposisi sampai berakhir pemerintahan SBY,” kata Budiman, di Jakarta, Minggu (16/ 1). Menurut Budiman, keputusan oposisi itu merupakan keputusan partai dan amanat dari Ketua Umum Megawati Soekarnoputri. Amanat ini harus diikuti oleh semua anggota. “Tidak boleh tergoda oleh ajakan masuk kabinet,” ujarnya. Budiman menyampaikan terima kasih atas adanya wacana Demokrat mengajak PDIP bergabung di dalam pemerintahan. Namun PDIP, lanjut Budiman, tetap akan menjadi penyeimbang pemerintahan dengan berada di luar kabinet. “Kita tidak akan tergoda tawaran apa pun masuk di kabinet,” ujarnya. Kabar PDIP masuk kabinet menghangat setelah muncul rumor perombakan kabinet. Apalagi,

Presiden telah menerima laporan kinerja menteri dari Unit Kerja Presiden Bidang Pengawasan dan Pengendalian Pembangunan (UKP4). Ketua UKP4 Kuntoro Mangkusubroto mengakui ada beberapa kementerian yang memiliki rapor merah. Ketua UKP4, Kuntoro, mengungkapkan bahwa sekitar 10 persen dari 47 kementerian dan lembaga yang kinerjanya masih merah. Mantan Menteri Pertambangan dan Energi ini menolak menyebutkan kementerian mana saja yang dapat rapor merah. “Saya agak lambat kalau dalam matematika. Tapi, ya sekitar segitu (10 persen),”. PDIP menjadi pembicaraan karena kedekatan kedua partai mulai tampak. Pada perayaan ulang tahun PDIP pada Senin lalu, Ketua Umum Demokrat Anas Urbaningrum turut hadir. Anggota Dewan Pembina Partai Demokrat Achmad Mubarok mengatakan terbuka peluang masuknya PDIP dalam kabinet bila reshuffle dilakukan Presiden dan “Jika Ibu Mega mengizinkan.” (vv)

Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran (FITRA) menemukan data bahwa anggaran ‘pelesiran’ pemerintah pada 2011 membengkak puluhan triliun rupiah. Ironinya lagi, jumlah anggaran perjalanan itu jauh lebih besar dari jumlah anggaran Jaminan Kesehatan Masyarakat 2011 yang sebesar Rp 5,6 triliun dan anggaran belanja fungsi kesehatan yang sebeasr Rp 19,8 triliun. Sekjen Fitra, Yuna Farhan, mengungkapkan, belanja perjalanan membengkak, yang pada rancangannya (RAPBN 2011) Rp 20,9 triliun, menjadi Rp 24,5 triliun. ’’Belanja perjalanan yang biasanya diuraikan pada nomenklatur belanja barang, pada dokumen Data Pokok APBN 2011, tidak lagi diuraikan (dicantumkan). Rupanya, untuk menghindari kritik publik atas membengkaknya belanja perjalanan, Pemerintah justru menutupi belanja perjalanan ini,” tegas Yuna kepada wartawan, Ahad (19/9). Menurut Yuna, belanja perjalanan adalah belanja yang terus membengkak setiap tahunnya. Pada APBN 2009 misalnya, alokasi belanja perjalanan Rp 2,9 triliun, namun melonjak pada APBNP 2009 menjadi Rp12,7 triliun, bahkan membengkak menjadi Rp15,2 triliun pada realisasinya. Hal yang sama terjadi di tahun 2010, pada APBN Pemerintah menetapkan Rp16,2 triliun, pada APBN-

P membengkak menjadi Rp19, 5 triliun. Yuna menambahkan, mahalnya kunjungan presiden ke luar negeri karena menggunakan pesawat carteran. Selain itu kunjungan presiden membawa rombongan besar berjumlah 100 orang. ’’Mahalnya kunjungan luar negeri presiden dikarenakan setiap keberangkatan presiden menggunakan pesawat carter dan membawa rombongan besar di bawah 100 orang,” ujar. Menurut Yuna, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono harusnya menjadi teladan kepada kementerian atau lembaga di bawahnya. Dibandingkan dengan pemimpin negara lain, seharusnya presiden menggunakan pesawat komersial saja. Sehingga bisa hemat anggaran. Kendati demikian, Yuna melanjutkan, upaya presiden yang doyan plesir ke luar negeri tidak bakal diikuti oleh kementerian dan lembaga di bawahnya. “Mengingat elitelitnya presiden dan DPR memiliki hobi plesiran yang sama,” timpalnya. Dikatakannya, melihat kondisi ini, pemerintah dan DPR telah mengingkari amanat konstitusi Pasal 23 ayat (1) yang menyatakan APBN ditujukan sebesar-besarnya untuk kemakmuran rakyat. Diketahui, dana kunjungan presiden dari APBN 2010 mencapai angka Rp 179 miliar, lebih tinggi dari DPR Rp 170 miliar. Itu sebabnya Seknas Fitra

mendesak agar presiden tidak berdiri pada retorika melakukan penghematan dan membatalkan niat membeli pesawat kepresidenan. “Dengan memberikan contoh menggunakan pesawat komersil saat kunjungan kerja,” ucapnya. Alihkan untuk Rakyat Menanggapi hal itu pakar sosiologi politik Musni Umar mengatakan, anggaran pemerintah dan DPR untuk kunjungan kerja ke luar negeri lebih baik dialihkan untuk program-program yang bisa meningkatkan pertumbuhan ekonomi. Selama ini, kata dia, dana bantuan langsung kepada masyarakat selalu bersumber dari utang, sedangkan anggaran pelesiran langsung dari APBN. “Perlu ada perubahan kebijakan dalam sistem penganggaran di DPR, anggaran untuk kunjungan kerja ke luar negeri alihkan saja untuk Jamkesmas, misalnya. Utang harus di-stop,” kata Musni ketika dihubungi Ahad (19/9). Dia mengatakan, anggaran pelesiran yang tinggi juga menunjukkan pemerintah dan DPR tidak peka dengan kondisi sosiologis masyarakat. “Rakyat masih banyak yang susah pekerjaan, kemudian kehidupan ekonomi susah sekali,” tutur dia. Dia mengatakan, pertumbuhan ekonomi sebaiknya didorong oleh kebijakan anggaran yang baik. Menurut Musni, pemerintah jangan mengandalkan swasta dalam pertumbuhan ekonomi. “Pemerintah sebagai leading sector, lalu DPR membuat kebijakan anggarannya,” kata dia. Dia mengatakan, kunjungan ke luar negeri merupakan kegiatan yang tidak terlalu rumit untuk diefisienkan. Untuk kunjungan Presiden, Musni mencontohkan, rombongan yang ikut ke luar negeri harus dipangkas, sehingga yang ikut adalah yang benar-benar berkepentingan. (d/rep)

Kampung Marijan tak Boleh Dihuni Lagi

SLEMAN, HALUAN — Erupsi Merapi tiga bulan lalu meluluhlantakkan pemukiman yang berada di lerengnya. Badan Geologi merekomendasikan delapan dusun yang tidak boleh dihuni lagi. Delapan dusun yang ada di dua desa di Cangkringan, Sleman, DIY, itu adalah Dusun Kinahrejo, Ngrangkah dan Pangukrejo di Desa Umbulharjo, dan Dusun Petung, Kaliadem, Jambu, Kopeng, Kalitengah Lor di Desa Glagaharjo. “Daerah tersebut direkomendasikan sebagai daerah yang tidak direkomendasikan sebagai tempat tinggal,” kata Subandriyo Kepala Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kegunungapian (BPPTK) Yogyakarta, Minggu, (16/1) Delapan dusun ini masuk dalam peta rawan bencana gunung Merapi yang akan segera di rilis oleh Badan Geologi

melalui BPPTK Yogyakarta dalam waktu dekat ini. “Peta rawan tersebut akan disosialisaikan ke empat kabupaten yaitu Kab. Sleman di Daerah Istimewa Yogyakarta, Kabupaten Boyolali, Kabipaten Klaten dan Kabupaten Magelang di Jawa Tengah. Sebab, gunung berapi tersebut berada di perbatasan keempat wilayah itu,” ujarnya. Daerah lain, kata Subandriyo, yang juga direkomendasikan tidak jadi tempat tinggal adalah dusun-dusun yang berada di sekitar aliran awan panas yang melalui Kali Gendol sepanjang 15 kilometer. “Jarak minimal yang direkomendasikan di bantaran sungai adalah 300 meter. Jarak itu dinilai aman dari aliran wan panas,” paparnya Rekomendasi Badan Geologi lainnya adalah merelokasi warga yang tinggal di kawasan rawan bencana, sebab sudah tidak dimungkinkan untuk

tempat tinggal. “Soal pemindahan warga ke lokasi yang lebih aman itu merupakan wewenang pemerintah daerah, kita hanya memberi rekomendasi,” kata dia. Meski tidak direkomendasikan untuk tempat tinggal, namun 8 dusun yang masuk kawasan rawan bencana itu masih diperbolehkan sebagai lahan pertanian, asal tidak untuk dihuni warga. “Dengan pengalihfungsian lahan rawan bencana tersebut sebagai antisipasi adanya korban jika terjadi erupsi Merapi lagi,” katanya. Banjir Lahar Dingin Sementara itu dari Magelang Ahad, dilaporkan meski tidak sebesar banjir sebelumnya, lahar dingin kembali merangsek sejumlah infrastruktur di Kabupaten Magelang. Pada banjir yang terjadi Sabtu (15/1) petang lalu, jembatan Tlatar putus. Ini mengakibatkan 53.750 warga yang tinggal di beberapa dusun

Dua Tahun berikutnya,Kista itu pun hilang Sejak masih kuliah di Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Padjadjaran, Bandung, lalu, setiap kali datang bulan cewek lulusan jurusan broadcasting ini selalu merasa kesakitan. Bahkan, saking sakitnya, di tahun 2006 yang silam gadis berusia 23 tahun ini mengaku sering pingsan bila “tamu rutin”-nya itu tiba. Oleh karena itu, wanita yang senang menulis fiksi ini pun mendatangi dokter untuk berobat, di bulan Agustus di tahun yang sama. Hasilnya? Ternyata ada kista dengan diameter 2,6 cm di rahimnya. Reporter sebuah media di Jakarta ini pun diberi obat, dan enam bulan berikutnya ia diwajibkan menjalani kontrol lagi. Ternyata, enam bulan berikutnya, kista itu makin besar, 2,7 cm diameternya. Untuk terus minum obat medis, cewek yang juga punya hobi membaca ini merasa tak kuat karena semua obat untuk itu terbilang mahal baginya. Atas saran ibunya, dara kelahiran 13 Juli 1985 ini mengonsumsi New Mandala 525, dengan rutin, dua kali sehari, mulai saat itu. Lalu, karena kesibukannya, ia tak pernah kontrol lagi. “Soalnya, nggak sakit lagi sih,” ujarnya. Tentu saja ia tetap meminum kedelai bubuk instan itu dengan teratur. Pada Maret 2008 yang lalu, ia coba memeriksakan rahimnya lagi. Percaya atau tidak, “Kista itu sudah hilang,” ujar Ismiaty cewek yang tinggal di Jalan A. Yani, Kelurahan Cipare, Kecamatan Serang, Kota Serang, ini. Untuk mengetahui kaitan yang nyata kandungan kedelai bubuk dengan kista tersebut tentu dibutuhkan npenelitian yang lebih jelimet dan sophisticated. Tapi, di dalam buku Isoflavon karangan Dr. Hery Winarsi dikatakan, sejumlah peneltian menunjukkan, konsumsi isoflavon dapat menurunkan risiko kena tumor atau kanker ataupun kista. Di dalam buku itu juga dikatakan bahwa masyarakat Cina dan Jepang, yang konsumsi susu kedelainya relatif tinggi ketimbang bangsa-bangsa lain di dunia, merupakan masyarakat yang lebih rendah risiko terkena kankernya. Tapi, bagaimana dengan yang sudah kena? Secara pasti tentu sulit memprediksi probabilitas kesembuhannya. Namun, bila dilakukan

terisolir. Sementara itu, akibat luapan Kali Putih, jalur Magelang-Yogyakarta kembali ditutup dan baru dibuka Ahad (16/1) sekitar pukul 11.00 , setelah delapan jam dikeruk. Berdasarkan keterangan yang berhasil dihimpun, putusnya jembatan yang terletak di perba-

tasan Dusun Suko, Desa Sewukan, Kecamatan Dukun dengan Dusun Tlatar, Desa Krogowanan Kecamatan Sawangan tersebut membuat warga gelisah, karena jembatan tadi merupakan jalur penghubung yang sangat vital untuk mengangkut hasil pertanian. (vnc/rep)

Desa Umbulharjo

ADVERTORIAL

secara kontinu, sabar, penuh disiplin dan keyakinan, serta rutin, peluang untuk bisa mengendalikan kista itu tetap ada. Buktinya, apa yang dialami Ismiaty tersebut. Penyebabnya adalah: isoflavon kedelai dapat membantu untuk menghambat aktivitas faktor pertumbuhan, poliferasi, dan diferensiasi sel-sel malignan yang menyebabkan kista itu bisa berkembang. Dan berkaitan dengan ini, isoflavon juga dapat menurunkan sirkulasi steroid ovarium dan androgen adrenal, serta meningkatkan panjang siklus menstruasi. Efek itu merupakan bagian dari penurunan risiko kanker. Selain itu, risiko terkena kanker dipengaruhi oleh asupan kedelai selama masa muda hingga dewasa. Pemberian makanan berisoflavon sejak sebelum masa puber dapat menekan risiko kanker di kemudian hari. Sekalipun demikian, menjaga pola hidup sehat tetap lebih penting, seperti berolahraga dengan teratur, beristirahat dengan cukup, menjaga pola makan dengan baik, menghindari stres, meminum air putih dengan cukup, berserah diri kepada Tuhan, dan lain-lain. New Mandala 525 sangat laku di seluruh wilayah pemasaran karena manfaatnya yang nyata dan produknya yang diolah secara higienis. Ini amat ditunjang oleh mulai tumbuhnya kesadaran masyarakat masa kini untuk beralih ke bahan-bahan nabati dalam memelihara kesehatan. Produk ini bukan obat melainkan minuman kesehatan untuk keluarga. New Mandala 525 sekarang sudah tersedia di Apotik/T.O terkemuka di kota anda atau ingin tahu lebih jauh, hubungi perwakilan kami untuk wilayah Sumbar : (0751) 7854443 atau Distributor wilayah : Padang Panjang 081266713023, Bukittinggi (0752) 34189, Payakumbuh (0752) 92813, Batusangkar (0752) 73498, 081374366690, Pariaman (0751) 9009875, Padang Pariaman 081363143179, Lb Basung 081374505630, Pasaman Barat 0813 14285681, Lb Sikaping 081363978162, Painan (0756) 21314, Solok (0755) 20327, Sawahlunto 081374643868, Muaro Sijunjung (0754) 21363, 0812170305226, Dharmasraya 085274678529, Muaro Labuah (0755) 70342

DINKES: PIRT No. 15320503590


SENIN , 17 JANUARI 2011 M 12 SHAFAR 1432 H

Opini 4

LEMBAGA PERTANIAN

Haluan Kita

Siapa Sekda Sumbar?

TOPIK PERBINCANGAN paling hangat hari-hari belakang di Kantor Gubernur Sumatera Barat adalah berkaitan dengan proses seleksi Sekretaris Daerah (Sekda) Sumatera Barat. Gubernur Irwan Prayitno dan Wakil Gubernur Muslim Kasim sekarang memang sedang mengodok calon-calon sekda yang akan disusulkan kepada Menteri Dalam Negeri. Nama-nama yang mengapung sebagai calon Sekda Provinsi belakangan ini antara lain Kepala Badan Ketahanan Pangan Syahrial Syam, Sekda Pesisir Selatan Rosman Effendi, Sekda Padang Panjang Ali Asmar, Staf Ahli Gubernur Sudirman Gani dan Suryadharma Sabirin, serta Asisten II Perekonomian Syafrial. Sebelum menebak-nebak nama yang paling dijagokan gubernur atau wakil gubernur, yang perlu kita pahami adalah b ahwa Sekda Provinsi mempunyai kedudukan dan fungsi yang sangat strategis dalam pemerintah daerah. Sekda ibaratnya adalah kepala Kantor Gubernur alias pejabat karir tertinggi di pemerintahan provinsi (eselon Ib). Sekda merupakan pembantu utama gubernur sebagai administrator pemerintahan dan pembangunan. Keberhasilan tugas-tugas kepala daerah sangat tergantung kepada kapasitas dan kemampuan Sekda. Karena posisi yang strategis itulah, proses penetapan Sekda Provinsi tidaklah sederhana. Setelah melalui seleksi di daerah oleh gubernur, tiga yang dinilai paling layak dan patut diajukan kepada Menteri Dalam Negeri. Di Kementerian Dalam Negeri, calon sekda menjalani uji kelayakan dan kepatutan (fit and proper test), kemudian dibawa ke Tim Penilai Akhir (TPA) yang dipimpin oleh Wakil Presiden untuk ditetapkan. Pejabat terpilih itulah yang kemudian diSK-kan oleh Menteri Dalam Negeri sebagai Sekda Provinsi. Namun dalam prakteknya selama ini, gubernur juga punya peran menentukan dalam proses pengangkatan Sekda ini. Sebab, gubernurlah yang akan menjadi user (pengguna), dan akan menentukan keberhasilan pelaksanaan tugas gubernur sebagai kepala daerah dan kepala pemerintahan. Karena itu, gubernur biasanya dalam mengusulkan calon sekda juga memberikan rangking prioritas atau rekomendasi berdasarkan urutannya. Meskipun lazimnya jarang terjadi perbedaan antara keinginan gubernur dengan hasil akhir proses di Kementerian Dalam Negeri, namun sebagai pernah dikatakan Mendagri Gamawan Fauzi, pemerintah pusat dalam hal ini bukanlah sekedar tukang stempel usul gubernur. Artinya, antara usul gubernur dan keputusan pemerintah pusat bisa saja berbeda. Perbedaan tersebut kemungkinan berbeda kalau standar dan ukuran yang digunakan berbeda. Sejauh ukuran dan standar yang digunakan adalah objektifitas sesuai kebutuhan dan persyaratan, tentu takkan terjadi perbedaan. Ukuran-ukuran tersebut di antaranya kepangkatan dan jabatan, pengalaman dan kemampuan sebagai administrator pemerintahan. Lalu siapa yang akan jadi Sekda Sumatera Barat di bawah pemerintahan Gubernur Irwan Prayitno dan Muslim Kasim. Sebaiknya kita tunggu dan cermati saja proses yang tengah berlangsung. (*).

Haluan Aspirasi

08163253248

Berita Tak Disunting Lagi

Haluan Yth, mungkin karena saya terlalu sering membaca berita online, jadi ketika saya membaca berita Haluan halaman 12, Sabtu (15/1), berita “Kapolri akan mendalami BBM-an Denny-Milana” terkesan copas tanpa ada penyuntingan karena masih ada kata-kata “baca selengkapnya di sini”, dan “selengkapnya di sini” kalau alasannya untuk menjaga keaslian dan menghormati sumber harusnya sumberpun harus dicantumkan. Seharusnya hal ini tidak keluar dari pemikiran saya yang awam. +6285274992***

Pak Bupati Solok Selatan…

Yth Bapak Bupati Solok Selatan, dalam rencana mustasi besok ini, sejumlah nama disebut-sebut akan menduduki jabatan. Yang sangat menarik, Kabag Humas sekarang bakal promosi jadi Kabag Kesra…Ha ha ha, tasambua galak saya karenanya. Pak Bupati serius atau bagarah ko Pak? Jika serius yakin saya akan banyak kucing-kucing yang bakal sembahyang melihat tikus jadi Engku Haji. +62 85278379***

Menkes ternyata terjangkit kanker paru-paru z Dulu….. waktu di Cikeas? Tiga nama calon Sekdaprov segera dikirim Gubernur ke Jakarta z Siapa yang darahnya acap tersirap-sirap?

Terbit Sejak 1948 Pendiri H. Kasoema

Penerbit: PT Haluan Sumbar Mandiri (Haluan Media Group). SIUPP No 014.SK.Menpen.SIUPP A.7 1985 tanggal 19 November 1985.

KELASI

Faktor Pendorong Atau Penghambat Oleh: Moehar Daniel Peneliti Sosial Ekonomi dan Perencanaan Pembangunan Wilayah BPTP Sumatera Barat

Sejarah pembangunan pertanian nasional mencatat bahwa dalam upaya pemberdayaan masyarakat terutama petani kecil, pemerintah telah menerapkan berbagai sistem kelembagaan dan kemitraan. LEMBAGA yang dibuat dan telah diaplikasikan, mulai dari yang dibiayai dan dibina secara penuh oleh pemerintah, lembaga kerjasama pemerintah dan pihak swasta, sampai pada lembaga yang didanai oleh pihak swasta. Semua lembaga tersebut mempunyai nuansa kemitraan (kerja sama dan pembinaan) yang ditujukan semata-mata untuk peningkatan kemampuan ekonomi masyarakat. Kita kenal KUD (Koperasi Unit Desa) dan BUUD (Badan Usaha Unit Desa), KUBA (Kelompok Usaha Bersama Agribisnis), KOPTAN (Koperasi Pertanian), KUAT (Kelompok Usaha Agribisnis Terpadu), Kelompok Tani, Gapoktan (Gabungan Kelompok Tani) dan banyak lagi yang lainnya. Lembaga-lembaga tersebut telah berjalan dan mengalami masa pasang dan masa surut, sesuai dengan keberadaannya, tujuan pembentukannya, kemampuan personal pengelolanya, maupun manfaatnya pada masyarakat. Untuk pembangunan, pembinaan dan operasional lembaga-lembaga tersebut, pemerintah telah mengeluarkan dana pembangunan yang cukup banyak. Tetapi dalam perjalanannya dan bukti yang nyata sampai saat ini, tidak banyak lembaga tersebut yang bertahan. Ada yang maju, tetapi tidak langgeng, ada yang majumundur, ada yang mati sama sekali dan ada juga yang hanya tinggal plang merek dan susunan pengurus, tanpa aktivitas. Fenomena yang berkembang sekarang dan dianggap sebagai suatu hal yang lumrah, adalah munculnya lembagalembaga baru yang lengkap dengan plang merek dan susunan pengurus pada saat akan datangnya bantuan proyek dari pemerintah. Dan yang paling lumrah lagi, semua lembaga tersebut hilang lenyap setelah dana bantuan atau dana proyek habis. Alhasil, tidak banyak manfaat lembaga yang didirikan bagi masyarakat. Padahal tujuan pembentukannya adalah untuk mempercepat proses peningkatan ekonomi masyarakat. Sementara setiap tahun pemerintah selalu memberikan penghargaan kepada pengurus-pegurus lembaga tersebut yang berhasil (yang ditonjolkan berhasil?) Banyak faktor yang dituding sebagai penyebab. Mengapa lembaga-lembaga yang didirikan pemerintah atau swasta tidak berkembang, bahkan tidak mampu bertahan hidup? Umumnya, lembaga-lembaga tersebut tidak bisa menjalankan tugas pokok dan fungsinya. Sebagian hanya menghabiskan dana pembangunan saja. Faktor yang paling sering ditonjolkan adalah

rendahnya kualitas sumber daya pengelola, kurangnya rasa memiliki dan rasa tanggung

jawab pengurus maupun anggota, lemahnya penguasaan modal (tidak adanya biaya operasional pengurus), pengurus tidak cakap atau tidak jujur. Dan banyak lagi faktor lain yang dituding sebagai tidak berhasilnya pembangunan kelembagaan, terutama di sektor pertanian. Yang banyak menerima keuntungan dalam hal hanya sebagian kecil dari pemuka atau pengurus kelompok. Tidak sedikit orang-orang yang dipercaya pemerintah ini yang tega mengambil kesempatan untuk mendapatkan keuntungan pribadi daripada memikirkan dan menyalurkan kepentingan masyarakatnya. Itulah fenomena dan kenyataan yang selama ini dan masih terus bergulir di masyarakat. Kita tidak tahu, apakah para pejabat, pengambil kebijakan dan perencana yang duduk

di kursi empuk dalam ruang ber AC lengkap dengan fasilitas yang nyaman, mengetahui dan menyadari kondisi tersebut. Mereka mungkin tidak merasakan dan tidak memahami karena mereka dibatasi oleh para pemuka dan atau pengurus yang selalu berhubungan dengan mereka, baik di kantor maupun ketika mereka berkunjung di lapang. Pertemuan di lapang sering hanya olesan lipstik dari beberapa orang yang sering “dikondisikan”. Atau mereka tahu, tetapi tidak punya daya dan upaya serta kemauan untuk memperbaiki keadaan. Karena dengan kondisi sekarang ini, laporan cukup lancar, dan kinerja mereka dinilai baik, yang dibuktikan dengan mengirim para petani andalan atau ketua kelompok teladan dan sebagainya ke acaraacara resmi negara.

Usaha Pemeliharaan Sapi yang Menggiurkan

SAPI merupakan salah satu komoditas ternak yang diunggulkan oleh pemerintah karena mempunyai manfaat yang sangat banyak dan juga mampu mengangkat perkembangan usaha lainnya, terutama pertanian dan industri. Namun demikian, berternak sapi masih dianggap pekerjaan selingan bagi masyarakat kita. Sama seperti kebanyakan peternak di Indonesia, para peternak Sumatera Barat cenderung memelihara sapi secara sambilan dan menganggap ternak tersebut merupakan “tabungan” bagi keluarga. Nilai ternak sapi cukup tinggi, suatu saat bisa memenuhi kebutuhan mendadak keluarga, seperti untuk biaya sekolah, pesta perkawinan, pembangunan atau rehabilitasi rumah dan keperluan lainnya. Dikatakan sambilan karena umumnya, para peternak hanya memelihara sapi sebagai usaha sampingan dalam jumlah yang sedikit (1-3 ekor per kepala keluarga). Belum banyak peternak yang mengutamakan pemeliharaan sapi sebagai sumber pendapatan yang utama, karena butuh modal yang tinggi. Jika kita menghitung waktu yang dihabiskan untuk memberi perhatian pada sapi, hanya sekitar 1-2 jam/hari. Sementara waktu yang dicurahkan untuk usaha pokok sampai 8 atau 9 jam/hari, walaupun penerimaan dari sapi kadang lebih besar dari usaha pokok. Keberhasilan di Kabupaten Agam Untuk perbandingan, di Kabupaten Agam, seperti daerah Baso dan Kamang, para peternaknya sudah cukup andal dalam proses pemeliharaan. Andal dalam arti kata mempunyai perhatian dan komitmen yang tinggi terhadap ternak tersebut. Disadari bahwa sebagian mereka belum dibekali dengan ilmu dan pengetahuan yang cukup untuk mencapai hasil yang optimal. Saat ini di Kabupaten Agam sudah terbentuk Asosiasi Peternak Sapi Potong (APSP) yang akan berperan besar dalam meningkatkan potensi sumber daya ternak dan sumber daya peternak nantinya. Tetapi dengan cara tradisional dan tambahan pengalaman dari peternak lainnya saja, mereka sudah bisa memperoleh pendapatan yang cukup besar, baik dalam upaya penggemukan maupun upaya perbanyakan. Mayoritas peternak dua daerah tersebut lebih cenderung menerapkan upaya perbanyakan. Para peternak tersebut juga banyak yang melakukan kerja sama dengan para pemilik modal. Mereka hanya memelihara dan memperoleh bagian keuntungan yang cukup adil dari usaha yang dilakukan. Sistem bagi hasil yang umum diterapkan adalah bagi dua dengan pembagian 50:50 atau 60:40, tergantung pada perjanjian. Bila pemilik modal berminat menanamkan investasi untuk membeli sapi dan menyerahkan pemeliharaannya kepada petani, maka Asosiasi Peternak Sapi Potong Agam bisa menyalurkannya dengan penuh tanggung jawab. Karena upaya ini merupakan salah satu program unggulan APSP dalam upaya meningkatkan potensi dan pendapatan para peternak. Dengan cara demikian, pemilik modal akan memperoleh dua keuntungan sekaligus, tanpa susah melakukan pekerjaan. Keuntungan pertama adalah keuntungan dari segi ekonomi, yaitu perolehan hasil bagi dari ternak yang dipelihara. Sedangkan keuntungan kedua adalah keuntungan moral atau spiritual, dimana dengan membantu para peternak mereka akan memperoleh imbalan dari Allah SWT, sebagai amalan yang bermanfaat untuk orang banyak. Sementara bisa juga ditambahkan, ada keuntungan lain dimana

mereka dianggap dan dihormati sebagai orang yang berjasa dan punya perhatian terhadap petani. Secara ekonomi, bila dikaji perolehan keuntungannya bisa jauh lebih besar dibanding dengan investasi di bank dengan perhitungan suku bunga tabungan atau deposito maksimal 12 persen. Katakanlah pemilik modal membeli satu ekor ternak sapi yang cukup umur untuk dikawinkan (1,5-2 tahun) seharga lebih kurang Rp10.000.000. Kini harga sapi sedang turun, calon induk yang bagus bisa diperoleh sekitar Rp8 jutaan per ekor. Setelah dipelihara (katakan 3 bulan) sapi tersebut dikawinkan (IB = sekitar Rp40.000-75.000) dan bunting. Sembilan bulan kemudian lahir satu ekor anak untuk dipelihara. Setelah dipelihara selama 6 bulan si anak sudah mempunyai nilai jual hampir sama dengan nilai induk sebelumnya. Dengan pemeliharaan yang baik, pertumbuhan anak bisa lebih baik dan mempunyai nilai yang cukup tinggi. Katakanlah si anak bernilai jual Rp6 juta. Berarti keuntungan yang diperoleh selama 18 bulan adalah sebesar Rp6 juta. Sementara bagian keuntungan untuk pemilik Rp2,4 juta dan untuk pemelihara Rp3,6. Bila saat yang sama siinduk juga ikut dijual, maka nilainya juga akan bertambah, biasanya naik sekitar 20-50 persen dari nilai semula (katakan 30 persen = Rp2,5 juta. Maka keuntungan bertambah lagi sebesar Rp1 juta untuk pemilik. Total keuntungan yang diperoleh pemilik adalah Rp3,4 juta.

Bila uang tersebut didepositokan, maka keuntungan yang akan diperoleh maksimal hanya sekitar Rp2 juta. Keuntungan yang diperoleh akan menjadi lebih besar lagi bila si induk dan si anak sapi tetap disakapkan (dibagihasilkan/dipaduoan). Setelah anak berumur 3-6 bulan si induk bisa dikawinkan lagi. Pada tahun ke tiga pemeliharaan akan menghasilkan satu anak lagi. Sementara pada tahun ke empat, si anak pertama juga sudah bisa dikawinkan dan akan menghasilkan anak bersamaan dengan induknya melahirkan anak ketiga. Dan anak kedua juga juga akan melahirkan anak pada tahun kelima bersamaan dengan induknya melahirkan anak keempat. Dengan demikian jumlah sapi yang dipelihara akan menjadi 8 ekor dalam lima tahun.

Dari gambaran di atas dapat diperkirakan berapa besar keuntungan yang akan diperoleh oleh pemilik modal bila melakukan investasi untuk pemeliharaan sapi potong. Hanya dengan modal awal sekitar Rp8 juta. Bisa menjadi sekitar Rp 25.600.000 dalam lima tahun (nilai tambah induk tidak diperhitungkan lagi). Angka tersebut cukup menggiurkan, oleh karena itu tidak ada salahnya para pemilik modal menginvestkan dananya untuk petani.

Sayangnya, kondisi ini masih menjadi tolok ukur bagi penilaian perkembangan hasil pembangunan. Jeritan rakyat dan petani seolah tidak terdengar dengan segudang kesulitan dan masalah yang selalu mereka hadapi. Diakui memang ada beberapa kelompok yang berhasil dalam mengayomi kepentingan anggotanya, tetapi jumlahnya sangat tidak seimbang dengan biaya yang sudah dikucurkan untuk itu. Bila dikaji lebih dalam dan disimak proses yang terjadi dan berkembang di lapangan, faktor utama penyebab tidak berkembang dan tidak berfungsinya beragam kelembagaan yang dibentuk pemerintah adalah karena “rendahnya atau lemahnya bahkan bisa dikatakan tidak adanya rasa memiliki”. Sehingga rasa tanggung jawab tidak ada, dan semua yang terlibat merasa tidak punya beban. Semuanya bisa diperoleh dari pemerintah dan tidak ada konsekuensi bila tidak berjalan. Tak Serius Kebanyakan anggota lembaga hanya dilibatkan sebagai anggota yang terdaftar namanya, diajak berkumpul, diberi masukan kemudian diberi uang jalan pengganti transpor dan uang saku sekadarnya. Sayangnya pada setiap acara dan pertemuan, tanda tangan kehadiran dan uang saku selalu menjadi hal yang utama. Substansi pertemuan dan tujuan pembangunan menjadi nomor dua. Perkembangan ini telah merubah perilaku kebanyakan petani menjadi manja dan selalu mendambakan bantuan dan uang saku atau uang transpor. Tidak heran bila kualitas sumber daya manusia tidak bergerak menjadi lebih baik dan lebih maju. Maju cara berpikir dan maju berperilaku. Bisa dikatakan, saat ini lebih banyak petani yang mau berkumpul bila dijanjikan akan diberi uang saku, dan tidak banyak yang mau berkumpul karena merasa ada yang akan diperolehnya pada pertemuan itu, yaitu ilmu pengetahuan dan keterampilan baru untuk memperbaiki kinerja dan kehidupan mereka. Mau dikemanakan lembaga masyarakat dan apa yang seharusnya dilakukan oleh pemerintah? Faktor utama penyebab terjadinya kelesuan kelembagaan pertanian adalah karena tidak tepatnya metoda dan prosedur pembentukan lembaga. Faktor kedua adalah tidak seriusnya pembinaan yang dilakukan yang mengarah pada peningkatan kualitas sumberdaya manusia petani. Dan bisa juga dikemukakan faktor lainnya seperti kurangnya pantauan dan evaluasi yang dilakukan oleh para pejabat pengambil kepurusan secara mendalam. Mereka lebih banyak hanya menerima laporan dan mengetahui kondisi yang diluar atau permukaannya saja. Mereka belum pernah tidur di rumah petani, belum pernah bicara dari hati ke hati dengan petani pada kondisi lapang, bukan di kantor atau tempat pertemuan. Mereka juga belum pernah melihat dan merasakan apa yang dilakukan dan dipikirkan petani. Memang petani snagat butuh bantuan, tetapi berilah bantuan tersebut dengan cara yang benar, dan bimbinglah serta awasilah petani dalam menggunakan bantuan tersebut. Jangan dilepas demikian saja, jangan hanya setelah ditandatangani tanda terima oleh petani sudah habis tanggung jawab, tinggal menerima laporan bawahan saja.

Pemimpin Umum: H. Basrizal Koto. Konsultan Pengembangan Media: H. Hasril Chaniago, Pemimpin Redaksi: Zul Effendi, Pemimpin Perusahaan: Irfan Jasri, Dewan Redaksi: H. Basrizal Koto, H. Hasril Chaniago, H. Desfandri Madjid, Zul Effendi, H. Fachrul Rasyid, H.F., Eko Yanche Edrie, Irfan Jasri, Ismet Fanani M.D. Tim Kerja Redaksi: Eko Yanche Edrie (Koordinator), Ismet Fanany MD, Nasrul Azwar, Atviarni, Dodi Nurja, Syamsu Rizal, Afrianita, Gusni Yenti Putri, David Ramadian, Nova Anggraini, Aci Indrawadi, Perdana Putra, Ahmad Kharisma, Rahmatul Akbar, Gustedria, Reporter: Andika Destika Khagen, Ade Budi Kurniati, Suswinda Ningsih, Rio Fitra SY, Mice Angelasari, Rudi Antono, Haswandi, Koresponden: Syamsuardi S, Jon Indra, Ridwan (Bukittinggi), Dedi Salim (Pariaman), Zulkifli, Syafril Nita (Payakumbuh), Atos Indria (Lubuk Sikaping), Miazuddin, Kasra Scorpi (Lubuk Basung), Iwan DN, Darwin Danin (Padang Panjang), Yuldaveri, Emrizal (Batusangkar), M.Junir, Gusmizar (Pasaman Barat), Sabrul Bayang, M.Joni, Haridman (Painan), Syamsuardi Hasan, Riswan Jaya, Alfian, Almito (Solok), Marnus Chaniago (Solok Selatan), Alamsyah Halim, Fadilla Jusman (Sawahlunto), Azneldi (Sijunjung), Maryadi (Dharmasraya), Biro Jakarta: Syafruddin Al (Koordinator), Syafril Amir, Jamalis Jamin, Surya, Biro Riau: Hasan Basril Biro Kepri: Yon Erizon Tim Kerja Usaha: Isbadri Bakri (Koordinator Sirkulasi), Budi Syahrial (Koordinator Iklan), Alfarino Ikhsan (Koordinator Promosi), Koordinator Pracetak: Andri Idra. Alamat Redaksi/Bisnis: Komplek Bandara Tabing, Jl Hamka Padang. Telp. (0751)4488700, 4488701, 4488702, 4488703, Fax (0751) 4488704 Email: redaksi_haluan@yahoo.com, website: http/harianhaluan.com, Kantor Jakarta: Basko Group, Jalan H.R. Rasuna Said Kav. H1-2 Kuningan, Jakarta 12920, telp.: 021-5250868, faks: 021-5273310, Harga Langganan/iklan: Harga langganan bulanan dalam kota Padang Rp57.000, Harga eceran Rp2.500,- Tarif iklan: FC: Rp25.000/mm kolom, Produk BW: Rp 10.000/mmkolom, Spot Colour: Rp20.000/mmkolom, Display: Rp 10.000/mmkolom, Sosial BW: Rp 8.000/mmkolom, Sosial FC: Rp 15.000/mmkolom, Iklan Mini(Max 1kolom X50mm) Rp 100.000/1 kali muat, Iklan Baris: Rp 10.000/ baris Bank: BRI Cabang Padang Rek No: 0058-01-001430-30-8, PT Haluan Sumbar Mandiri Dicetak oleh Unit Percetakan PT Haluan Sumbar Mandiri Padang


5

SENIN, 12 17 NOVEMBER JANUARI 2011 M /M125SHAFAR 14321431 H H JUMAT, 2010 ZULHIJJAH

LEONARDO

KL ASEMEN

Nikmati Kemenangan MILAN, HALUAN — Hidup Leonardo di Inter Milan tengah berbunga. Sejak awal penunjukannya sebagai pelatih, pria asal Brasil itu selalu meraih kemenangan. Leonardo pun tak menyangkal jika tengah menikmatinya.

Kemenangan terakhir diraih Inter kala menjamu Bologna di Giuseppe Meazza, Minggu (16/1) dinihari WIB. Berkat kemenangan itu, posisi La Beneamata pun naik tiga peringkat. Mereka kini duduk di posisi empat-berada di dalam zona Liga Champions. Inter yang sempat babak-belur ketika ditangani Rafael Benitez perlahan-lahan mulai menunjukkan perbaikan. Leonardo menyebut, Inter memang dari awalnya merupakan tim yang bagus sehingga ia pun tak kaget jika perbaikan penampilan ini terjadi begitu cepat. "Saya pikir, ini adalah Inter yang sudah lama kita saksikan sejak dulu. Ini adalah tim dengan ide dan visi yang jelas mengenai sepakbola," ujar pria 41 tahun ini di Football Italia. "Beberapa pertandingan memang

sulit, seperti ketika melawan Napoli dan harus bangkit kembali ketika melawan Catania. Tampaknya kelemahan utama kami adalah bertahan ketika menghadapi situasi bola mati, tapi mungkin itu hanya kebetulan saja." Atas kesuksesan yang tengah dinikmatinya ini, Leonardo pun dibanding-bandingkan dengan kehidupannya selama melatih AC Milan. Kala itu, penampilan Milan di tangannya memang turun-naik. Namun Leonardo menyangkalnya dengan mengatakan, rapornya kini ada di tangan Inter. Apa yang terjadi dengan Milan tak ada di dalam benaknya sekarang. "Saya respek terhadap Milan. Tapi saat ini saya memiliki rapor dengan Inter. Masih ada banyak pertandingan untuk dilalui, jadi ini bukan waktunya embuat kalkulasi," katanya.

Arsenal Benamkan West Ham LONDON, HALUAN — Arsenal sukses meraih kemenangan 3-0 di kandang West Ham United. Hasil ini memang tak mengubah posisi Arsenal, tapi kian membenamkan West Ham di dasar klasemen. Pada pertandingan yang dihelat Minggu (16/1) dinihari WIB, Arsenal yang tampil menekanan pertahanan West Ham mendapatkan gol yang sangat "khas" mereka. Gol dimulai dengan tusukan dari sisi kanan, dan bola pun diberikan kepada Theo Walcott. Lewat satu umpan silang mendatar, Walcott mengirim bola ke area kotak penalti. Ada Samir Nasri di sana, tapi ia memilih membiarkan bola melewatinya. Di belakang Nasri, berdiri Robin van Persie. Lewat satu sepakan kaki kanan yang cukup keras, penyerang asal Belanda itu pun membuat Robert Green memungut bola dari gawangnya. Arsenal memperlebar

keunggulan menjadi 2-0 di menit 40. Kali ini giliran Van Persie yang memberikan assist kepada Walcott. Berawal dari umpan ke sisi kiri, Van Persie menyambutnya dan langsung menggiring bola ke kotak penalti. Ketika sudah mendekati gawang, ia pun mengirimkan bola ke arah tiang jauh, di mana Walcott langsung menyambarnya. Bola keras menghantam gawang West Ham. Arsenal sudah melesakkan dua gol. Kendati terus menekan di babak kedua, Arsenal baru bisa mencetak gol ketiga pada menit ke-76. Itu pun melalui titik putih. Gol berawal dari tekel ceroboh Wayne Bridge kepada Walcott. Tanpa ampun, wasi pun langsung memberikan hadiah penalti kepada Arsenal. Van Persie yang maju menjadi eksekutornya tak membuang-buang kesempatan ini. Arsenal unggul 3-0. Sampai peluit panjang dibunyikan, tak ada lagi gol tercipta. Hasil ini membuat Arsenal kini mengoleksi 43 poin, namun tetap berada di posisi tiga, di bawah Manchester City dan Manchester United. Sementara bagi West Ham, ini adalah kekalahan ke-11 mereka musim ini dari 23 pertandingan. Skuad Avram Grant ini pun masih berada di urutan 20 dengan nilai 20.(dtc/pp)

PREMIERSHIP INGGRIS 01. Man. City 23 13 6 02. Man. United 20 12 8 03. Arsenal 22 13 4 04. Chelsea 22 11 5 05. Tottenham 21 10 6 06. Sunderland 23 8 10 07. Bolton 24 7 9 08. Stoke City 22 9 3 09. Newcastle 22 8 5 10. Blackpool 20 8 4 11. Blackburn 23 8 4 12. Everton 22 5 11 13. Liverpool 22 7 5 14. West Brom 22 7 4 15. Fulham 22 4 11 16. Birmingham 21 4 11 17. Aston Villa 22 5 7 18. Wigan 22 4 10 19. Wolves 22 6 3 20. West Ham 23 4 8

Pada pertandingan itu Inter membuka keunggulan pada menit 20. Mendapat umpan terobosan dari Samuel Eto'o, Stankovic yang tak terjaga menyontek bola masuk gawang Bologna. Sepuluh menit kemudian, Inter menggandakan keunggulannya jadi 2-0 berkat gol Milito. Tendangan Milito dari dalam kotak penalti sempat ditepis kiper Emiliano Viviano, tapi bola tetap meluncur deras masuk gawang Bologna. Meski sudah unggul 2-0, Inter tidak mengendurkan tekanan di babak kedua. Hasilnya, Eto'o mencetak gol ketiga La Beneamata di menit 63 setelah bekerja sama 1-2 dengan Milito. Eto'o mencetak gol keduanya dalam laga ini di menit 72. Kali ini, striker asal Kamerun itu mendapatkan golnya dengan sebuah eksekusi tendangan bebas ciamik sedikit di luar kotak penalti lawan. Bologna mendapatkan gol hiburan di menit 77. Dari sebuah tendangan sudut, tercipta kemelut di depan gawang Inter, Gimenez kemudian menjebol gawang Inter dengan tendangan kaki kanannya. Skor 4-1 buat kemenangan Inter akhirnya bertahan hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan.(dtc/pp)

4 0 5 6 5 5 8 10 9 8 11 6 10 11 7 6 10 8 13 11

(37-19) (43-19) (45-22) (38-19) (31-25) (26-23) (36-34) (28-26) (35-32) (29-33) (29-37) (25-27) (28-31) (29-41) (23-25) (22-27) (24-38) (19-34) (24-38) (22-41)

45 44 43 38 36 34 30 30 29 28 28 26 26 25 23 23 22 22 21 20

Hasil Sabtu (15/1) Chelsea vs Blackburn: 2-0 Man. City vs Wolverhampton: 4-3 Stoke City vs Bolton: 2-0 West Bromwich vs Blackpool: 3-2 Wigan vs Fulham: 1-1 West Ham vs Arsenal: 0-3 Minggu (16/1) Birmingham vs Aston Villa: 1-1 Sunderland vs Newcastle: 1-1 Liverpool vs Everton: 2-2 Tottenham vs Man. United TOP SKORER 14-Dimitar Berbatov (Man. United) 14-Carlos Tevez (Man. City)

Zanetti Samai Bergomi

MILAN, HALUAN — Laga melawan Bologna, Minggu (16/1) dinihari WIB, menjadi laga ke-519 untuk Javier Zanetti di Seri A. Dengan catatan tersebut, Zanetti pun menyamai catatan salah satu legenda Inter, Giuseppe Bergomi. Pada laga yang dimenangi Inter Milan dengan skor 4-1 tersebut, Zanetti ditarik keluar pada menit 87 untuk digantikan Davide Santon. Para pendukung Inter pun berdiri memberikan standing ovation untuk kapten berusia 37 tahun itu. Zanetti yang sudah membela Inter sejak 1995 pun mengaku senang dengan sambutan yang diterimanya itu. Apalagi Nerazzurri juga meraih kemenangan--membuat

5

skuad arahan Loenardo ini masuk ke zona Liga Champions. "Pertandingan ini adalah pertandingan yang wajib dimenangi dan kami melakukannya. Saya tak bisa meminta lebih lagi," ujarnya di situs resmi klub. "Saya mengucapkan terima kasih kepada semuanya, terutama para fans, yang selalu fantastis.Saya adalah bagian dari keluarga besar di sini. Ketika saya datang pertama kali, saya bukanlah siapa-siapa dan kita sudah bersama-sama menjalani perjalanan yang luar biasa ini," katanya. "Saya ingin mengakhiri karir di sini. Kita sudah memenangi banyak, tapi kita ingin untuk terus menang," tukasnya.(dtc/pp)

SERIE A IT ALIA ITALIA 01. Milan 19 12 02. Napoli 20 11 03. Lazio 20 11 04. Roma 20 10 05. Juventus 20 9 06. Inter 18 9 07. Palermo 20 9 08. Udinese 20 9 09. Cagliari 20 7 10. Sampdoria 19 6 11. Bologna 20 6 12. Fiorentina 19 6 13. Genoa 19 6 14. Chievo 20 5 15. Parma 20 5 16. Catania 20 5 17. Cesena 19 5 18. Brescia 20 5 19. Lecce 19 5 20. Bari 20 3 Hasil Sabtu (15/1) Napoli vs Fiorentina: 0-0 Inter vs Bologna: 4-1 Minggu (16/1) Cagliari vs Palermo: 3-1 Juventus vs Bari: 2-1 Catania vs Chievo: 1-1 Brescia vs Parma: 2-0 Cesena vs Roma: 0-1 Lazio vs Sampdoria: 1-0 Genoa vs Udinese: 2-4 Lecce vs Milan

4 4 4 5 7 5 4 3 5 8 7 6 5 8 7 7 4 3 3 5

3 5 5 5 4 4 7 8 8 5 7 7 8 7 8 8 10 12 11 12

(34-17) (30-20) (26-18) (28-24) (35-25) (29-17) (33-25) (31-27) (24-19) (20-18) (20-28) (20-20) (15-19) (20-22) (19-25) (18-25) (13-22) (17-26) (18-36) (13-30)

40 37 37 35 34 32 31 30 26 26 25 24 23 23 22 22 19 18 18 14

(57-10) (46-16) (38-20) (27-20) (25-25) (29-31) (28-23) (23-21) (28-29) (26-31) (29-31) (25-25) (15-24) (15-26) (17-25) (23-37) (17-27) (17-32) (19-30) (16-31)

49 47 39 34 34 29 27 27 27 26 25 22 21 20 18 17 16 16 15 13

TOP SKORER 14-Antonio Di Natale (Udinese) 13-Edison Cavani (Napoli) 11-Marco Di Vaio (Bologna) 11-Samuel Eto’o (Inter) PRIMERA SPANYOL 01. Barcelona 18 02. Madrid 18 03. Villarreal 19 04. Valencia 18 05. Espanyol 19 06. Bilbao 19 07. Atletico 18 08. Mallorca 18 09. Getafe 19 10. Sevilla 19 11. Sociedad 19 12. Hercules 19 13. La Coruna 18 14. Santander 19 15. Osasuna 19 16. Malaga 18 17. Gijon 19 18. Zaragoza 19 19. Levante 19 20. Almeria 18

16 15 12 10 11 9 8 8 8 8 8 6 5 5 4 5 3 3 4 2

1 2 3 4 1 2 3 3 3 2 1 4 6 5 6 2 7 7 3 7

Hasil Sabtu (15/1) Getafe vs Sociedad: 0-4 Zaragoza vs Levante: 1-0 Gijón vs Hércules: 2-0 Bilbao vs Santander: 2-1 Sevilla vs Espanyol: 1-2 Villarreal vs Osasuna: 4-2 Minggu (16/1) Valencia vs Deportivo Almería vs Madrid Barcelona vs Málaga TOP SKORER 22-Cristiano Ronaldo (Madrid) 18-Lionel Messi (Barcelona)

1 1 4 4 7 8 7 7 8 9 10 9 7 9 9 11 9 9 12 9


SENIN, 17 JANUARI 2011 M 11 SHAFAR 1432 H

Olahraga Semen Padang Tetap Optimis 6

LIGA SUPER INDONESIA Klasemen Sementara 01.Semen Pdg 02.Persipura 03.Persija 04.Arema 05.PSPS 06.Deltras 07.Persela 08.Persiba 09.Persijap 10.Sriwijaya 11.Persiwa 12.Pelita Jaya 13.Persib 14.Persisam 15.Bontang

9 7 8 9 8 11 11 10 8 7 8 9 7 8 6

6 2 6 1 5 2 4 3 4 2 4 1 3 4 3 3 3 1 3 1 2 2 2 1 2 1 2 1 0 1

1 0 1 2 2 6 4 4 4 3 4 6 4 5 5

(14-5) (24-3) (12-4) (15-7) (10-8) (15-20) (7-11) (13-14) (11-14) (9-10) (9-17) (12-16) (9-14) (7-8) (5-21)

Hasil Pertandingan Minggu(16/1) PERSISAM Vs SRIWIJAYA FC BONTANG FC Vs PERSIB Jadwal Pertandingan Minggu(16/1) PERSIWA Vs PERSIJA PERSIPURA Vs PSPS

20 19 17 15 14 13 13 12 10 10 8 7 7 7 1

PADANG, HALUAN—Dengan modal poin penuh pada tiga laga kandang membuat Elli Aiboy Cs makin pede menjalani laga away menghadapi Persijap Jepara, Rabu(19/1) lusa. Minggu(16/1) kemarin, 16 pemain Semen Padang bertolak ke Jepara untuk mempertahankan trend positif, tak terkalahkan di enam laga terakhir.

Sang arsitek brillian Semen Padang, Nil Maizar malah merendah. Saat ditanyai Haluan soal persiapan anak asuhnya, Nil mengaku mereka siap untuk menjalankan laga away ke lima ini dengan kekuatan penuh. Tak ada pemain yang terkena hukuman akumulasi kartu kuning ataupun merah. Selain itu, pemain

4-1 0-1

Top Scorer BOAZ SALOSSA ( PERSIPURA ) EDWARD J WILSON ( SEMEN PADANG ) HERMAN DZUMAFO EPANDI ( PSPS ) BAMBANG PAMUNGKAS ( PERSIJA )

yang sebelumnya dibalut cedera, seperti Budi Kurnia dan M.Fauzan Djamal, sudah pulih dan siap untuk tampil. “Fauzan yang kebetulan tengah menjalani seleksi Timnas di Jakarta akan langsung terbang ke Jepara bersama Mofu.Jadi, kami tak mengkhawatirkan lagi kekuatan tim,”kata Nil,

Kendati demikian, saat ini berada di peringat satu klas semen sementara dalam Indonesia Super League (ISL) tetap rmenjadi beban tersendiri. "Kami tetap optimis, tetapi kami tak akan gegabah akan berupaya bermain cantik. Poin tentunya harus bisa kami petik." kata Nil Maizar. Kemarin, tim Kabau Sirah sampai di Jepara langsung menuju hotel. Kondisi fisik yang masih kelelahan membuat tim tidak melakukan latihan. Rencananya, besok pagi(pagi ini,red) latihan akan dilakukan. Soal strategi apa yang akan diterapkan, Nil Maizar belum mau berkomentar. "Nantilah, yang pasti kita akan

9 7 6 5

Klasemen Sementara 1 1 1 1 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 1 1 1 1 1

1 1 1 1 1 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 1 0 1 0 1 0 1 0 1

(5-1) (2-0) (2-1) (2-0) (1-0) (0-0) (0-0) (0-0) (0-0) (0-0) (0-0) (0-0) (0-0) (0-0) (0-1) (1-2) (0-2) (0-2) (1-5)

3 3 3 3 3 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0 0

Hasil Pertandingan Sabtu(15/1) MEDAN CHIEF’S Vs KABAU PADANG 2-0 SEMARANG UTD Vs TANGERANG WOLVES 1-0

Minggu(16/1)

REAL MATARAM Vs BALI DEVATA

0-1

setelah dua kali tendangan menyilangnya, hanya membentur tiang. Di Kota Selicin Minyak ini, Semen Padang mencuri satu point dengan menahan tuan rumah, 1-1 setelah sempat leading atas tuan rumah. Kemudian, di Makassar, giliran Saktiawan Sinaga membungkam publik angin mamiri dengan gol tunggalnya yang membawa Semen Padang unggul atas tuan rumah PSM, 0-1. Sementara di tiga laga kandang yang dilakoni pada awal tahun ini, tim yang dibentuk sejak 30 November 1980 ini selalu memang, masing-masing 4-0 atas Deltras Sidoarjo, 1-0 atas Persela Lamongan, dan 1-0 atas Pelita Jaya.(mat)

Vendri Mofu Dicoret Alfred Riedl

LIGA PREMIER INDONESIA 01.Persema 02.Batavia Union 03.P’sebaya 1927 04.Medan Chiefs 05.Semarang Utd 06.Bogor Raya 07. Cenderawasih 08.Jakarta 1928 09.Bali Devata 10.Manado Utd 11.Medan Star 12.Aceh United 13.PS Makassar 14.Real Mataram 15.Tangerang Wl 16.Bandung FC 17.Kabau Padang 18.Persibo 19.Solo FC

memaksimalkan semua lini," ujarya. Menurut Nil, di dada anak asuhnya, ia selalu menanamkan semangat untuk mencuri poin di kandang lawan, apakah itu seri ataupun menang sekalipun. Hal ini sudah diterapkan Nil dan tim pelatih lainnya sejak kalah “kaget” dari Arema Malang, 3-1 tahun lalu. Setelah kekalahan tersebut, tim yang diongkosi pabrik semen tertua di Indonesia ini, tak terkalahkan di enam laga setelah dijamu Arema. Di kandang Persema Malang, Edward Wilson Jr dkk menjungkalkan Irfan Bachdim Cs, 2-3. Di kandang Persiba Balikpapan, Esteban Viscara nyaris membawa kemenangan bagi Semen Padang

ALLAN ARTHUR

BERI MOTIVASI—Pelatiih kepala Semen Padang Nil Maizar tak bosan memberikan motivasi kepada pemain untuk menjaga konsistensi penampilan. Jelang menghadapi tuan rumah Persijap Jepara, Nil melipatgandakan semangat Ellie Aiboy Cs untuk mencuri point

Nil Tunggu Penjelasan Mofu

PADANG, HALUAN—Pelatih Semen Padang Nil Maizar belum mau berkomentar terkait pencoretan salah seorang pilar muda Semen Padang, Vendry Mofu dari seleksi Timnas U23. Menurut pelatih yang baru berusia 41 tahun ini, dirinya akan berkomunikasi langsung dengan Mofu apa gerangan yang terjadi hingga dirinya dicoret dari calon punggawa Merah Putih ini. “Nanti dulu. Biarkan suasana tenang dan saya akan bicara langsung kepada Mofu. Saya tidak bisa menerima

begitu saja informasi dari orang lain sebelum bicara langsung dengan yang bersangkutan,”kata Nil. Ia meyakini ada hal tertentu sehingga Mofu tercoret dari barisan muda sepakbola Indonesia ini. Dari informasi yang diterima, Alfred Riedl tidak menerima alasan Vendry yang menyatakan dirinya sakit. Alasan Fendry itu diungkapkan kepada rekan satu tim. Namun Fendry tidak memberitahukan kondisinya kepada staf pelatih maupun manajemen timnas. (mat)

NIL MAIZAR

JAKARTA, HALUAN—Sebanyak 25 pemain yang masuk pelatnas pra olimpiade akan diumumkan oleh Badan Tim Nasional (BTN) PSSI pada Senin di Jakarta. "Iman Arif dari BTN yang akan mengumumkan 25 pemain yang akan masuk pelatnas pra olimpiade," kata asisten pelatih Timnas U-23, Wolfgang Pikal, di Jakarta, Minggu. Menurut dia, pemilihan pemain ini berdasarkan hasil seleksi pemantauan pelatih kepala Timnas U-23 Indonesia, Alfred Riedl, dari dua gelombang seleksi sejak awal Januari lalu. Hingga saat ini, PIKAL Alfred Riedl masih melakukan seleksi tahap ketiga untuk Timnas U-23 yang dipersiapkan juga untuk Tim SEA Games 2011. Sebanyak 26 pemain yang masuk dalam daftar pemanggilan untuk seleksi gelombang ketiga yang berakhir pada 17 Januari 2010. Dari seleksi itu, pelatih Timnas Riedl sudah mencoret dua pemain yakni Vincent Partosoebroto (SV Hoofddorf) dan Vendry Mofu (Semen Padang). Vincent dicoret karena pemain yang memperkuat SV Hoofddorf itu tidak menunjukkan kemampuan terbaiknya sedangkan Vendry Mofu dicoret karena faktor disiplin. BTN sudah melaksanakan dua gelombang seleksi yang dikhususkan untuk pembentukan kerangka tim Pra Olimpiade. Seleksi gelombang I digelar pada 7-9 Januari dan gelombang II pada 11-13 Januari. BTN sendiri telah memanggil lebih kurang 90 pemain muda Indonesia. Dari seleksi dua gelombang itu, Riedl sudah mencoret sebanyak tiga pemain naturalisasi yakni Andrea Bitar (dari Perancis), Arthur Irawan (AS) dan James Zaidan Saragih (klub Inggris, Lytham Town). Penilaian dicoretnya tiga pemain itu oleh pelatih karena ketiga pemain itu masih terlalu muda. Selain itu pemain yang akan dinaturalisasi harusnya lebih baik jika dibandingkan dari pemain lokal. Pada ajang Pra Olimpiade ini, Indonesia akan menghadapi Turkmenistan. Laga pertama akan digelar pada tanggal 23 Februari 2011 di Jakarta. Sedangkan laga kedua akan berlangsung di kandang lawan pada tanggal 9 Maret 2011. (ant)

PERSISAM TEKUK SRIWIJAYA 4-1

Okto Maniani Diusir Wasit

SAMARINDA, HALUAN—Langkah tim Persisam Putra Samarinda untuk mendongkrak posisinya di klasemen Indonesia Super League (ISL) semakin mulus setelah menekuk Sriwijaya FC 4-1 di Stadion Segiri Samarinda, Minggu sore. Empat gol tuan rumah dicetak oleh Achmad Sembiring Sembiring pada menit 22, Julio Lopes pada menit 25 dan 90 dan Ronald Fagundes pada menit 82, Sedangkan gol balasan Sriwijaya FC dicetak oleh Supardi pada menit 92. Pertandingan kedua tim pada ANTARA

Pesepakbola Real Mataram, Rudi Handoko (kiri) berebut bola dengan Pesepakbola Bali DeVata, I Nyoman Aramwan (kanan) pada pertandingan Liga Premier Indonesia, diStadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Minggu (16/1). Real Mataram kalah 0-1 dari Bali De Vata.

Real Mataram Dikalahkan BDV YOGYAKARTA, HALUAN—Tim Real Mataram Yogyakarta dikalahkan Bali De Vata dengan angka 0-1 pada pertandingan sepak bola kompetisi Liga Primer Indonesia di Stadion Maguwoharjo Sleman, Minggu sore. Gol tunggal tim tamu Bali De Vata (BDV) itu dicetak I Ketut Mahendra melalui sundulan meneruskan tendangan sudut pada menit 53. Pada babak pertama kedua tim bermain cukup keras menjurus kasar. Pada menit 36, pemain Real Mataram Ali Markus diganjar kartu merah oleh wasit RA Masagus dari Surabaya. Dengan keluarnya Ali Markus, tim tuan rumah terpaksa bermain dengan 10 pemain. Kehilangan satu pemain membuat Real Mataram menerapkan pola permainan bertahan dan hanya mengandalkan serangan balik. Sebaliknya, para pemain BDV meningkatkan tempo permainan dan menekan pertahanan tim tuan rumah, tetapi serangan itu tidak menghasilkan gol. Hingga babak pertama usai, kedudukan tetap 0-0. Pada babak kedua, Real Mataram bermain lebih dinamis, begitu pula dengan BDV. Pada menit 53 BDV mampu memanfaatkan peluang dan mencetak gol melalui sundulan I Ketut Mahendra, sehingga kedudukan

berubah menjadi 0-1 untuk tim tamu. Ketinggalan satu angka membuat pemain Rela Mataram meningkatkan tempo permainan dengan melancarkan serangan cukup gencar ke jantung pertahanan BDV, sedangkan BDV cenderung bertahan. Namun, serangan yang dilancarkan para pemain Real Mataram itu tidak membuahkan hasil. Hingga pertandingan berakhir, kedudukan tetap 01 untuk BDV. Selain kartu merah untuk Ali Markus, dalam pertandingan yang disaksikan sekitar 5.000 penonton itu wasit juga mengeluarkan lima kartu kuning untuk pemain kedua tim, yakni satu untuk pemain Real Mataram dan empat untuk pemain BDV. Pemain Real Mataram yang diganjar kartu kuning adalah Nandri, sedangkan empat pemain BDV adalah I Nyoman Aramwan, I Nengah Sulendra, Pascal Heiji, dan Ilja Spasojevic. Manajer Real Mataram, Kusnadi mengatakan, bangga dengan permainan timnya, meskipun kalah dan gagal memenuhi target yang ditentukan. "Kami bangga karena para pemain Real Mataram bermain sportif. Kami optimistis Real Mataram akan menjadi tim yang tangguh," katanya.(ant)

sore itu berlangsung dalam tempo yang cepat dan keras, sehingga memaksa wasit Oki Dwi Putra dari Bandung mengeluarkan lima kartu kuning dan satu kartu merah. Kartu kuning diberikan petugas berbaju hitam itu kepada dua pemain tuan rumah yakni achmad sembiring dan Irsad Aras dan tiga untuk tim tamu yakni Firman Utina, Bobby Satria dan Diano. Sedangkan hukuman kartu merah diberikan kepada Okto Maniani pemain Sriwijaya FC, akibat aksi protesnya yang berlebihan kepada wasit.

Akbar Rasid dkk berhasil unggul dua gol pada babak pertama dan kemudian memperbesar kemenangan dengan tambahan dua gol pada babak kedua. Memang pada pertandingan itu Ivan kolev harus memutar strategi untuk memperkecil ketertinggalan gol dengan memasukan dua pemain baru pada babak kedua yakni Okto Maniani dan Budi Sudarsono. Tapi,sayangnya masuknya tenaga baru justru menjadi bumerang bagi tim Sriwijaya, karena beberapa menit setelah

masuk menggantikan Arief Suyono, Okto diganjar kartu merah oleh wasit karena melakukan protes keras dan melakukan penyerangan kepada wasit pemimpin pertandingan. Ambisi tim tamu untuk mengejar ketertinggalan gol juga semakin sulit ketika Firman utina, harus keluar dari lapangan karena mengalami cedera. Tim tamu mampu memperkecil kekalahan dengan satu gol yang dicetak oleh Supardi, memasuki injuri time babak kedua hampir berakhir.(ant)

Tandukan El Loco Akhiri Paceklik Persib BONTANG, HALUAN—Persib Bandung akhirnya menghentikan hasil buruk di tiga pertandingan terakhir setelah meraih kemenangan tipis 1-0 atas tuan rumah Bontang FC di Stadion Mulawarman, Minggu [16/1] malam WIB, dalam lanjutan Superliga Indonesia 2010/ 11. Striker timnas senior Cristian 'El Loco' Gonzales menjadi bintang Persib di pertandingan itu. Dilaporkan goal.com, pelatih Persib Daniel Roekito melakukan sejumlah perombakan. Kiper Markus Haris Maulana dibangkucadangkan, sehingga memberi kesempatan kepada Cecep Supriatna untuk tampil. Pemain muda Diaz Angga juga diturunkan sebagai starter. Pablo Frances dimainkan sebagai pemain cadangan. Bontang FC dan Persib mengawali laga tidak terlalu meyakinkan. Kesan hati-hati diperlihatkan kedua tim, sehingga tidak menghadirkan peluang. Suasana permainan mulai berubah selepas menit ke-15. Kendati bermain di kandang lawan, Persib mampu tampil

dominan. Sejumlah peluang diperoleh lewat tandukan Atep dan Hilton Moreira, namun tak satupun yang menghasilkan gol. Skor imbang kacamata ini bertahan hingga babak pertama usai. Di babak kedua, Daniel memasukkan Pablo Frances dan menarik keluar Diaz untuk menambah daya dobrak Persib. Perubahan pemain ini menambah hidup permainan tim Pangeran Biru. Sejumlah peluang berhasil di peroleh Persib, termasuk dari El Loco. Tapi tendangan striker naturalisasi itu masih melambung di atas mistar gawang Bontang FC yang dikawal Edy Kurnia. Setelah melakukan tekanan, El Loco akhirnya memecahkan kebuntuan Persib di menit ke-82. Berawal dari tendangan bebas Eka Ramdani yang gagal ditepis Edy dengan baik, El Loco segera menanduk bola ke gawang yang sudah kosong. Bontang FC yang berusaha menyamakan kedudukan mengalami kesulitan untuk menembus pertahanan Persib. Hingga pluit panjang ditiupkan wasit, Persib mampu mempertahankan keunggulan satu gol.(net)

Berpenampilan baik di Timnas tak membuat Oktovianus Maniani bermain baik pula di klub. Pada pertandingan kemarin, Okto malah diganjar wasit dengan kartu merah. Terlihat Okto dala pengawasan Alfred Riedl saat menjalani latihan di Timnas Senior


SENIN, 17 JANUARI 2011 M 12 SHAFAR 1432 H

Olahraga 7

CHICAGO, HALUAN—Derrick Rose menjadi tokoh protagonis Chicago Bulls saat berhadapan dengan Miami Heat. Dalam laga itu, Rose menyumbang 34 angka untuk mengantarkan Bulls menumbangkan Heats dengan skor 96-99, Minggu (16/1). Tidak hanya Rose yang gemilang, Power Forward Bulls, Carlos Boozer pun memiliki andil untuk membawa kemenangan bagi Bulls setelah mencetak 12 angka dan 10 rebound. Di lain pihak, absennya punggawa Heat, LeBron James tidak berdampak buruk bagi permainan Heat. Karena Heats masih

Dua Pembalap DIY Juara

Rose Bawa Bulls Kalahkan Heat

memiliki Dwyne Wade yang menorehkan kasa dalam laga itu mengantrakan Bulls 33 angka untuk Heat. Selain Heats, Mario unggul di kuarter pertama dengan skor 28Chalmers pun memberi warna sendiri bagi 19. permainan Heat. Lanjut di kuarter kedua, Bulls justru Dalam pertandingan yang berlangsung terlihat kesulitan membendung Heat. Wade panas itu, Heat tidak canggung menahan menjadi insiprator kemenangan Heats gempuran Bulls. Kerja sama apik antara melalui free-throw. Di kuater ini, Bulls Chris Bosh dan Wade membuat Bulls harus harus mengakui keunggulan Heat 34-20. Sayang jeri payah berjibaku dengan Heat. Kejar mengejar Wade tidak berHasil lengkap NBA angka pun tidak terelanjut di kuarter lakkan. Namun, Roselanjutnya Houston Rockets 112-106 Atlanta Hawks Di kuarter se yang tampil per-

SLEMAN, HALUAN—Dua pebalap sepeda yang mewakili Daerah Istimewa Yogyakarta dalam Lomba Balap Sepeda Nasional Piala Raja LCC seri IV di Kabupaten Sleman meraih gelar juara, Minggu. Dua pebalap itu yakni M Taufik dari Tim Warung Sego Penyetan (WSP) Yogyakarta, dan Ongky Setiawan dari Pengprov Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY). Mereka masing-masing meraih gelar juara di kelas Senior Putra, dan Junior Putra. M Taufik meraih juara III, sedangkan juara pertama di kelas paling bergengsi ini diraih Bambang Suryadi dari Polygon Sweet Nice Surabaya, dan Ratno dari Customs Cycling Club Surabaya juara dua. Sedangkan Ongky Setiawan meraih gelar juara pertama di kelas Junior Putra, juara dua Jamalluddin dari Surabaya, dan Agus Riyanto dari Gilas Surabaya juara tiga. Sementara itu di kelas Senior Putri wakil DIY tidak ada yang masuk tiga besar. Juara pertama di kelas ini diraih Fujianto dari Ciawi Bogor, Dahlina dari Surabaya juara dua, dan juara tiga Setiani Ratna dari Surabaya. Sekretaris ISSI DIY Drajad Ruswananto mengatakan lomba balap sepeda ini diikuti sekitar 250 pebalap dari seluruh Indonesia, serta enam pebalap dari Malaysia, yang dikategorikan menjadi enam kelas. “Semoga ini menjadi pertanda baik, selain menjadi ajang peningkatan prestasi, juga mengukur bagaiman kemampuan pebalap setiap daerah berkompetisi secara sportif,” katanya. Enam kelas yang dilombakan dalam memperebutkan Piala Gubernur DIY ini, antara lain Kelas Pemula (putra-putri), Junior (putra-putri), dan Kelas Elite (putra-putri). Dalam perlombaan ini panitia menerapkan aturan tegas tentang etika pebalap agar menjaga sportivitas antarpeserta satu dengan lainnya. Bupati Sleman Sri Purnomo yang melepas para pebalap mengatakan lomba balap sepeda tersebut merupakan bentuk nyata kepada publik, baik di tingkat lokal, nasional, maupun internasional dalam mempromosikan pariwisata di daerah ini, khususnya pascaerupsi Gunung Merapi. “Ini bukti bahwa Kabupaten Sleman pascaerupsi Gunung Merapi adalah daerah yang aman, dan dapat dikunjungi siapa saja,” katanya.(ant)

Clijsters Tatap Australia Open MELBOURNE, HALUAN—Gelaran Grand Slam, Australia Open 2011 sudah di depan mata. Seperti kebayakan petenis lainnya, Kim Clijsters pun menargetkan bisa memperoleh gelar di kejuaraan bergengsi ini. Seperti diketahui, Clijsters sudah lama tidak mengkoleksi gelar Grand Slam. Terakhir, Clijsters sukses mengawinkan gelar Grand Slam pada 2003 silam yaitu di turnamen Prancis Open dan Wimbledon. Kini, dengan penuh optimisme Clijsters coba membidik prestasi prestisuis ini yang diselanggarakan mulai, 17 hingga 30 januari. “Anda hanya harus fokus pada diri sendiri. Itulah yang saya lakukan. Saya hanya mencoba menampilkan permainan terbaik. Saya tidak akan membuang energi untuk menggambarkan apa yang bakal terjadi di sana,” ucap Clijsters di situs resmi Australia Open 2011, Minggu (16/1) mengenai peluangnya di Australia Open kali ini. “Tidak pernah mudah melawati babak pertama,” ucap petenis peringkat ketiga dunia itu yang akan berhadapan dengan Dinara Safina di fase penyisihan. “Anda selalu kembali ke turnamen ini. Namun saya akan memperlihatkan permainan terbaik saat melawannya (Safina). Saya menatap ke depan pertandingan melawan dirinya.” “Sejauh ini, saya bisa melewati sesi pra-musim tanpa masalah besar. Sehingga saya berpikir, persiapan merupakan sesuatu terpenting. Terutama saat Anda datang ke Melbourne. Saya senang dengan segala persiapan sebelum saya datang ke sini,” tuntas Clijsters.(okz/pp)

New Orleans Hornet 88-81 Charlotte Bobcats Toronto Raptors 95-98 Washington Wizard Sacramento King 106-110 Detroit Pistons Dallas Mavericks 70-89 Memphis Grizzlies Cleveland Cavaliers 99-127 Denver Nuggets New Jersey Nets 89-96 Portland Blazers

ke tiga, giliran Loul Deng dan Boozer unjuk gigi untuk membalik keadaan bagi Bulls. Sinergi keduanya dengan Rose membuat Bulls kembali meninggalkan Heats dengan skor 25-17 untuk keunggulan Bulls. Bahkan, jump shot dari Rose memberikan keuntungan tersendiri bagi Bulls untuk mencetak angka. Sejauh ini, Heat belum menunjukkan tanda-tanda mereka akan bangkit. Baik Wade maupun Chalmers acapkali gagal menembus ring Bulls. Bahkan, tembakan tiga angka Chalmers beberapa kali gagal menyentuh sasaran

Menyudahi kuarter ke tiga dengan kemenangan, kepercayaan diri Bulls melonjak tajam. Rose yang tampil penuh determinasi kembali menghadirkan mimpi buruk buat Heats melalui free throw yang dilepaskannya. Tidak mau ketingglan, Ronnie Brewer pun memberikan andil besar bagi Bulls untuk menundukkan Heats melalui free throw yang dilesakannya di sepanjang kaurter terkahir. Berkat kemenangan ini, Bulls sukses meraih kemenangan kedua. Sedangkan, ini kekalahan ketiga Heats. (okz/pp)

Getty Images

Andalan Chichago Bulls, Derrick Rose (tengah) dikepung dua pemain Miami Heat dalam lanjutan basket NBA kemarin. Pada pertandingan itu Bulls menang 99-96.

KEJURNAS LEMKARI 2011

Sumbar Tiga Besar

PADANG, HALUAN—Kontingen Lemkari Sumbar menempati posisi tiga besar pengumpul medali emas terbanyak di Kejurnas Lemkari 2011 di GOR Lila Bhuana yang berakhir Minggu (16/1). Tim pimpinan Ketua Lemkari Sumbar, Firdaus Ilyas ini mengantongi delapan emas, dua perak dan enam perunggu. Posisi teratas masih di tempati Lemkari Bali yang kembali mempertahankan juara dengan 11 emas, empat perak dan tiga perunggu. Sementara posisi kedua ditempati Jawa Timur dengan delapan emas, lima perak dan tujuh perunggu.

Peringkat tempat ditempati DKI Jakarta dengan enam emas, empat perak dan tiga perunggu. Maluku menempati posisi ke-5 dengan mengumpulkan lima emas, dua perak dan empat perunggu. Sedangkan satu tim luar negeri, Malaysia menempati

posisi ke-6 dengan Torehan delapan lima emas, satu perak emas itu diraih dari dan satu perunggu. nomor kata beregu “Alhamdulillah putra senior melalui akhirnya Lemkari Bayu, Adri dan FerSumbar bisa menemdian, kata beregu pati posisi tiga besar putri senior melalui di Kejurnas Lemkari Jeni, Noska dan Icha, 2011 ini. Sumbar hakata usia dini putri nya kalah pengummelalui Anisa kata pulan perak dengan pemula putri, Fadila, Jawa Timur yang bekata senior putra FIRDAUS ILYAS rada di posisi kedua. melalui Bayu, kumite Sementara posisi pertama amsih yunior putra atas nama Ronaldo, dipegang juara bertahan Bali,” kumite putra -48 kg atas nama ujar Ketua Umum Lemkari Andre dan kumite senior -60 Sumbar, Firdaus Ilyas kepada kg putra atas nama Rudi. Haluan melalui telepon se“Setelah mendapat lima lulernya kemarin. emas di nomor kata, Lemkari

Sumbar menambah tiga emas di nomor kumite. Secara umum, kami cukup puas dengan hasil ini,” ujar Firdaus. Firdaus pun memberikan apresiasi kepada semua karate Lemkari Sumbar yang bisa menyumbangkan medali baik emas, perak maupun perunggu. Menurutnya, karateka Lemkari Sumbar sudah berjuang maksimal dalam setiap pertandingan. “Bagi yang belum mendapatkan medali, jangan berkecil hati karena perjalanan masih panjang. Untuk itu, mari tingkatkan terus kualitas dengan berlatih keras. Bagi yang mendapatkan medali, jangan cepat berpuas diri,” katanya. (pp)

Persepak U-18 Menuju 8 Besar PAYAKUMBUH, HALUAN—Tim Persepak U-18 Payakumbuh yang telah lolos ke putaran delapan besar Piala Suratin U-18 2011, dilepas Wawako Syamsul Bahri, di halaman Balaikota di Bukik Sibaluik Payakumbuh, Jum’at (14/1) lalu. Syamsul yang juga Ketua Umum PSSI Payakumbuh itu, berharap, agar Persepak mampu menampilkan permainan terbaiknya dalam laga delapan besar, yang akan berlangsung di Stadion Tugu Jakarta, 18-21 Januari mendatang. “Saya berharap, seluruh

pemain mampu menampilkan permainan terbaiknya, sehingga berhasil meraih tiket ke semi final. Kami tak ingin, Persepak jadi pundi gol bagi lawan. Sebaliknya, Persepak harus menjadi momok yang menakutkan bagi tiga tim lawan lainnya, sehingga target ke semifinal bisa direbut,” tegas Syamsul memberi dorongan saat melepas tim, yang juga dihadiri Sekdako H. Irwandi, SH serta sejumlah pengurus Persepak lainnya. Sesuai jadwal, Persepak meninggalkan Payakumbuh, Minggu (16/1), dipimpin manager tim, H. Ennaidi Dt. Angguang, S.Sos. Ke Jakarta, Persepak membawa 19 pemain, empat pelatih dan 2 ofisial. Persepak bergabung di Pool B, bersama

PSIS Semarang, Villa 200 Jakarta dan PSMS Medan. Dari tiga tim yang dihadapi, dua tim di antaranya PSIS dan PSMS, merupakan tim yang sudah malang melintang dalam Piala Suratin. Karena itu, Persepak kian tertantang, untuk membungkam kedua tim tersebut. “Kami senang menghadapi tim yang sudah punya nama di tingkat nasional itu,” ungkap Dt. Angguang. Hal senada, juga dilontarkan pelatih kepala Martion. Menurutnya, didampingi tiga pelatih lainnya, Persepak bukan sekedar mewakili Payakumbuh dalam iven tersebut, tapi membawa bendera daerah Tuah Sakato Sumatera Barat. Dalam putaran 8 besar ini, Sumbar

berhasil meloloskan dua tim, Persepak dan Semen Padang. “Kami akan berjuang hidup mati bersama Semen Padang yang bergabung di Pool A,” jelas Martion. Wawako Syamsul Bahri, mengajak seluruh warga Sumatera Barat umumnya dan Payakumbuh khususnya, serta seluruh perantau Minang, ikut memberikan dukungan kepada Persepak dan Semen Padang. Terhadap masyarakat Minang yang berada di Jabodetabek, diimbau untuk menyaksikan langsung Persepak merumput dalam laga Piala Suratin itu. “Kami optimis, dukungan tersebut akan memotivasi seluruh pemain berlaga,” sebut Syamsul. (zkf)

KOMPETISI BASKET NBL

Citra Satria Terlalu Tangguh untuk Bimasakti J A K A R T A , HALUAN—Comfort Mobile Citra Satria Jakarta yang sangat bernafsu mencuri kemenangan pada laga melawan Bimasakti Nikko Steel Malang gagal memenuhi ambisinya. Bimasakti yang berada satu peringkat di atas Citra Satria mampu mengukuhkan posisinya dengan memenangkan pertandingan dengan skor 67-60. Bermain di GOR Merpati, Citra Satria bermain mantap pada kuarter

pertama. Apalagi dengan bergabungnya pemain andalan Evin Hadi. Bersama Ngurah Teguh, Evin menjadi tumpuan Citra Satria. Evin langsung mencetak sembilan angka, sementara Ngurah 10 poin. Akumulasi skor keduanya membawa Citra Satria unggul di akhir kuarter pertama, 19-15. Stanley Palenewen mulai menunjukan kelasnya bagi Citra Satria di kuarter kedua. Stanley akhirnya menjadi orang ketiga yang mampu mencetak angka bagi Citra Satria dengan enam poin. Tambahan tiga poin dari Evin menggenapkan keunggulan sementara Citra Satria di akhir kuarter kedua

dengan 28-25. Bimasakti mulai bangkit di kuarter ketiga. Bima Rizky yang telah mencetak delapan angka di akhir kuarter kedua menjadi pengumpul angka terbanyak bagi timnya di akhir kuarter ketiga dengan tambahan tujuh poin. Selain itu, Bima Rizky bahkan telah mencetak doubledouble dengan akumulasi rebound sebanyak 10 kali. Selain Bima, Made Indra juga menjadi pemain penting bagi Bimasakti di kuarter ketiga. Tambahan enam poin dari Indra mampu menyalip raihan total Citra Satria, membawa Bimasakti berbalik unggul lima angka di akhir kuarter ketiga. Evin Hadi memang menjadi tum-

puan bagi Citra Satria. Namun hadirnya Evin dengan kontribusi 25 poin dan 10 rebound belum mampu memenangkan Citra Satria. Buruknya serangan Citra Satria yang menghasilkan 17 turn over dikombinasikan dengan rendahnya field goals menjadi keuntungan bagi Bimasakti. Sebelumnya, Comfort Mobile Citra Satria menjadi bulan-bulanan tim-tim papan atas NBL Indonesia. Sabtu (15/ 1) malam, giliran Satria Muda Britama Jakarta yang memukul Citra Satria pada NBL Seri IV, Bali. Tembakan bertubi-tubi pemain Satria Muda memecundangi Citra Satria dengan skor 98-51.(okz/pp)


8

SENIN , 17 JANUARI 2011 M 12 SHAFAR 1432 H

INFO SIGAB

Merancang Rumah Aman Gempa

Bangunan aman gempa atau sebelumnya biasa disebut tahan gempa, sebenarnya sudah tertuang dalam standar norma perumahan manual. Di lingkungan PU (Departemen Pekerjaan Umum), sudah ada SNI (Standard Nasional Indonesia).

Tips Menghadapi Tsunami di Daratan Tetap tenang dan tidak panik. Ikuti instruksi/petunjuk dari petugas yang berwenang (polisi, hansip atau petugas lain) Jauhi tempat-tempat rendah dan segera pergi menuju tempat yang lebih tinggi. Bila Anda berada di rumah, pastikan seluruh keluarga Anda mengetahui adanya ancaman bahaya ini dan segera pergi menuju tempat yang aman. Bila Anda berada di pantai atau di dekat lautan dan merasakan adanya gempa bumi, segera pergi ke lokasi yang lebih tinggi. JANGAN menunggu sampai peringatan tsunami di umumkan. Bila Anda berada di hotel atau gedung tinggi yang terletak di tempat yang rendah, segera berlari ke bagian atas hotel/gedung. (h/wahyoe site)

Haswandi

LATIHAN EVAKUASI – Masyarakat perlu dilatih terus menerus untuk menyelamatkan diri melalui jalur evakuasi. Sosialisasi hal ini harus rutin dilaksanakan, agar masyarakat bisa langsung menyelamatkan diri saat terjadi bencana.

HARMENSYAH

Terus Sosialisasikan Penyelamatan Diri

PADANG, HALUAN — Sosialisasi penyelamatan diri saat terjadi gempa dan stunami tak henti-hentinya dilakukan. Dan ini merupakan bagian dari upaya meminimalisir kerugian akibat gempa. Walau pada akhirnya saat terjadi gempa, banyak masyarakat yang lupa dengan segala tahapan yang harus dilakukannya. “Kita menyadari hal itu. Masyarakat sudah panik duluan saat terjadi gempa, dan lupa dengan pelajaran tentang penyelamatan diri yang diterimanya. Kare-

nanya sosialisasi itu secara berkesinambungan terus dilakukan,� ujar Harmensyah. Dia adalah Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumbar. Pria murah senyum ini yang menggawangi persoalan kebencanaan di daerah ini, baik pra bencana, saat bencana maupun pasca bencana. Ir.H.Harmensyah, Dipl.SE,MM dipercaya menempati posisi itu sejak Maret 2010 lalu. Saat berbincang dengan di ruang kerjanya kemarin, topik pembicaraan pria kelahiran Padang, tahun 1961 ini juga tak terlepas dari penyelamatan diri saat bencana. Bila bencana sudah melanda daerah ini, dia

tak bisa lagi tidur nyenyak. Dengan sigap, Harmensyah segera berkoordinasi dengan instansi terkait lainnya. Untuk mengantisipasi kepanikan yang luar biasa saat gempa, alumni Teknik Sipil Univeristas Bung Hatta ini, meminta agar masyarakat selalu siap siaga di rumahnya masingmasing. Seluruh anggota keluarga hendaknya sudah memahami apa yang harus dilakukan. Lalu segala sesuatu yang dibutuhkan bila harus mengungsi, juga mesti disiapkan. Karena itu, mantan Direktur Utama PDAM Padang ini meminta harus ada pembicaraan antara warga dengan

RT/RW setempat untuk mengenali jenis gempa dan menentukan lokasi evakuasi bila memang harus mengungsi. Bila gempanya terasa berayun-ayun, atau getarannya agak kuat, berlangsung lama lebih dari setengah menit, menyebabkan banyak gedung yang runtuh dan pusat gempa berada di laut maka masyarakat segera saja mengungsi. Tetapi bila gempanya tidak kuat atau getarannya datang sekonyong-konyong, dan pusat gempa berada di darat, maka disarankan masyarakat tak perlu mengungsi. Cukup lari keluar rumah saat terjadi gempa dan hindari pohon-pohon. (vie)

Sebenarnya rumah aman gempa itu tidak terlalu jauh beda dengan rumah-rumah masyarakat sekarang, cuma ada titik-titik tertentu yang harus diketahui masyarakat. Apa prinsip-prinsip yang harus diketahui kalau membangun rumah aman gempa. Misalnya, bangunan harus tersambung secara utuh, mulai dari pondasi, kolom, balok, serta atap akan membangun satu kesatuan dan tidak boleh terpisah. Apabila terjadi goyangan tidak akan mengalami kerusakan. Prinsip pokok lainnya adalah material; material yang digunakan harus memenuhi syarat standar. Apabila kita lihat jenis rumah, materialnya bermacammacam. Ada rumah kayu, rumah tembok, dan juga rumah semi permanen. Yang banyak runtuh akibat gempa adalah rumah tembok karena rumah tembok kita tidak dirancang aman terhadap gempa. Dilihat dari sejarahnya, di Sumatera Barat, rumah tembok ini banyak muncul pada tahun 1970-an. Sebelumnya kita banyak menggunakan rumah kayu seperti rumah adat. Ketika penghasilan meningkat, di kampung-kampung rumah tembok menjadi status sosial. Apabila belum memiliki rumah tembok, ada asumsi masih terbelakang. Persoalannya adalah teknologi rumah tembok aman gempa ini belum diadopsi oleh tukang-tukang di kampung. Mereka hanya melihat di

kota-kota dan secara otomatis mereka memasang di kampung. Tanpa tahu kalau di daerah rawan gempa, ada perlakuan khusus untuk membangun rumah tembok. Secara prinsip rumah tembok itu ada beberapa komponen yaitu batu bata dan beton. Batu bata dan beton sangat lemah apabila terjadi goncangan atau tarikan. Namun, kalau ti dak ada gempa dia kuat karena tertekan dengan beratnya. Pada saat terjadi gempa, ada beban dari samping karena tergoncang. Karena lemahnya beton dan batu bata tersebut, maka perlu material yang mampu menahan tarikan tersebut yaitu besi. Sehingga muncul kombinasi beton dan besi yang dinamakan beton bertulang. Setelah dikombinasikan maka ketika bergoyang karena tarikan, besi berfungsi untuk menahan. Namun itu belumlah aman. Prinsipnya, pada seti ap sambungan, ujung besi harus tersambung dengan benar. Karena besi tertarik dan lepas, maka betonnya yang akan menahan. Oleh karena itu, perlu ada ikatan atau overlapping di setiap sambungan secara kuat. Overlapping dilakukan untuk mengikat besi ketika terjadi tarikan agar ada yang menjangkar pada titik tersebut. Termasuk batu batanya tidak dibiarkan lepas antara tiang dengan kolom. (h/ rumah aman gempa)


SENIN, 17 JANUARI 2011 M 12 SHAFAR 1432 H

Luar Negeri 9

Lintas Nasional

Vokalis U2, Beli Saham Facebook LONDON, HALUAN—Vokalis grup musik rock asal Irlandia, U2, Bono, dikabarkan membeli saham perusahaan jejaring sosial Facebook. Bono dikabarkan membeli saham Facebook pada tahun 2010. Ia mengeluarkan dana sebesar 130 juta poundsterling (1,5 persen saham). Jumlah duit Bono di Facebook bakal menjadi berlipat-lipat, setelah perusahaan raksasa Goldman Sachs menyuntikkan dana segar miliaran dolar AS, tahun lalu. Diperkirakan, investasi 130 juta poundsterling itu akan menjadi 485 juta poundsterling, sejalan dengan nilai kapitalisasi Facebook yang menjadi 32 miliar poundsterling terhitung Januari 2011. Nate Elliott, analis dari Forrester Research, mengatakan Facebook sebenarnya tak butuh dana besar untuk kelangsungan hidupnya. Namun masuknya Bono maupun Goldman Sachs akan dilihat mengangkat pamor Facebook menjadi superbrand teknologi. “Kemungkinan uang dari Bono dan Goldman digunakan karyawan Facebook agar mereka tetap mendapatkan laba, tanpa harus menjadi perusahaan terbuka. Lagipula, pendapatan Facebook dari sisi periklanan sudah mencukupi seluruh biaya operasional mereka,” demikian Elliott. (rep)

SENYUMAnak-anak pengungsi asal Afganistan di perbatasan Pakkistan masih berupaya tersenyum seakan ingin melupakan kepliuan negerinya yang diduduki pasukan koalisi Barat.

Tunisia Rusuh, WNI Terancam

TUNIS, HALUAN — Pasca tergulingnya Presiden Zine Abidine Ben Ali, kerusuhan di Tunisia terus meluas, tak hanya pertokoan dijarah, massa juga menyerbu penjara dan berakibat 50 narapidana tewas terpangang. Pejabat Kedutaan Besar Republik Indonesia di Tunisia, Minggu (16/1) melaporkan, mereka da;am kedaan bersiaga penuh mengantisipasi kian memanasnya politik di negara tersebut. Sebanyak 37 WNI sudah diungsikan ke Wisma KBRI. WNI yang diungsikan ini terdiri dari 27 Tenaga Kerja Indonesia, 10 pelajar dan empat orang yang menikah dengan warga setempat. “Mereka diungsikan karena tinggal di daerah hot spot (pusat kerusuhan),” kata Direktur Perlindungn WNI dan Badan Hukum Indonesia Kemlu RI, Tatang Boedi Utama Razak. Jumlah WNI di Tunisia, imbuh Tatang, sebetulnya ada 109 orang. Namun, hanya 37

orang saja yang diungsikan, sementara sisanya tetap tinggal di tempat mereka bermukim selama ini. Lokasi mereka menyebar, namun dipastikan di kawasankawasan yang aman. “Kami terus memantau situasi keamanan di sana, jika diperlukan mereka akan dievakuasi ke perwakilan-perwakilan Indonesia yang terdekat dari Tunisia, seperti Maroko. Tapi tidak ke Aljazair karena di sana politiknya juga sedang memanas,” kata Tatang. Untuk menekan kerusuhan negara itu kini memberlakukan jam malam, mulai pukul 17.00 hingga 07.00 waktu setempat, warga dilarang berada di luar rumah. “Panser-panser masih

berjaga-jaga, begitu juga patroli dan helikopter masih berseliweran,” kata dia. Mebezza Pjs Presiden Sementara itu, ditengah aksi massa yang terus meluas dan kerusahan, Dewan Konstitusi Tunisia secara resmi mengumumkan bahwa kepala negara (Presiden Ben Ali) telah kehilangan kekuasaan dan mengangkat Foued Mebezza sebagai presiden sementara di bawah konstitusi. Demikian pernyataan yang dirilis kantor berita resmi KERUSUHAN di Kota Tunis Tunisia, TAP. Keputusan dewan itu dibuat Ben Ali. atas permintaan Perdana MenIa juga sebelumnya meteri Mohammed Ghannouchi. ngatakan akan bertemu dengan Padahal, sebelumnya, PM itu wakil partai-partai politik pada menyampaikan kepada rakyat Sabtu untuk berusaha memTunisia bahwa ia akan mengen- bentuk pemerintah koalisi. Ben Ali menandatangani dalikan negara sampai pemilu. Langkah Ghannouchi ter- sebuah dekrit yang menyesebut kemungkinan dilakukan rahkan kekuasaan presiden menyusul keraguan tentang sementara sebelum keluar dari apakah para demonstran akan Tunis untuk mengungsi di Arab menerima Ghannouchi yang Saudi. Namun, pengangkatannya menjadi PM sejak 1999 karena yang berdasarkan Pasal 56 kedekatannya dengan Presiden dalam konstitusi masih me-

BANGUN 1.400 RUMAH YAHUDI

Bingung, 86 Siswi SMA Hamil TENNESSEE,HALUAN—Sebuah organisasi perempuan kini tengah sibuk menggalakkan kampanye antikehamilan dan antiseks di Sekolah Menengah Atas Frayser Memphis, negara bagian Tennessee, Amerika Serikat. Organisasi ini juga mengajarkan para siswi untuk menjawab ‘tidak’ jika ada lelaki yang mengajak mereka berhubungan seks. Langkah ini diambil setelah pada tahun lalu, sekolah mengeluarkan data yang mengejutkan. Sebanyak 86 siswi SMA Frayser usia 15-19 tahun kedapatan hamil dan melahirkan di luar nikah. Kampanye yang dinamakan “Jangan ada bayi!” ini bertujuan untuk memberikan pendidikan kepada para siswi maupun siswa mengenai bagaimana caranya mencegah dan menanggulangi kehamilan yang tidak direncanakan. Program ini menitikberatkan pada menanamkan keberanian kepada para siswi untuk berkata tidak untuk seks. “Saat ini, siswi-siswi tidak tahu bagaimana berkata ‘tidak’, mereka berhubungan seks padahal mereka tidak mau, mereka hanya tidak tahu bagaimana berkata tidak,” ujar ketua penyelenggara dari organisasi non profit Girls Inc, Deborah Hester Harrison seperti dilansir dari laman Fox News. Pada kampanye ini, para guru-guru di SMA Frayser mempekerjakan pekerja sosial untuk mendampingi para siswa. Petugas sosial ini juga didukung oleh para orangtua murid. Harrison mengatakan bahwa yang paling memprihatinkan lagi para siswi yang hamil tidak tahu cara mengatasi kehamilan. “Banyak dari siswi-siswi ini tidak siap untuk menjadi orang tua yang efektif, dan hal itu berpengaruh terhadap perkembangan janin,” ujar Harrison. Hal ini diamini oleh Dr Manny Alvarez dari universitas University Medical Center, New Jersey. Dia mengatakan bahwa kehamilan usia remaja rentan penyakit. “Kehamilan remaja beresiko tinggi. Beberapa dari remaja ini beresiko besar mengalami kelahiran prematur, tekanan darah tinggi, dan seringkali harus operasi caesar, karena pinggulnya lebih kecil dari janin,” ujar Alvarez. Bulan lalu, Departemen Kesehatan AS mengeluarkan data resmi yang menunjukkan pada 2009 terdapat 39 kehamilan dari 1.000 wanita usia 15-19 tahun. Angka ini meningkat 15 sampai 20 persen dari tahun-tahun sebelumnya. (vv)

Israel Singkirkan Warga Palestina

JERUSALEM, HALUAN—Satu proyek konstruksi baru yang akan membangun 1.400 rumah diizinkan di lokasi permukiman Jerusalem timur yang diduduki Israel, demikian kata radio militer Israel, Ahad. Rumah-rumah itu akan dibangun di permukiman Gilo, dekat Bethlehem dan diperkirakan akan diizinkan oleh komsisi perencanaan distrik dalam beberapa hari ke depan, kata laporan itu. Berbicara di radio itu, para anggota dewan kota tersebut mengkonfirmasikan proyek itu, yang dikecam oleh kelompok sayap kiri tetapi didukung kelompok kanan. “Tidak diragukan satu persetujuan bagi konstruksi-konstruksi ini akan merupakan satu pukulan telak bagi proses perdamaian dengan Palestina,” kata anggota dewan kota itu, Meir Margalit, dari partai Meretz yang berhaluan kiri.

Perundingan perdamaian antara Israel dan Palestina mengalami jalan buntu karena masalah permukiman Yahudi di Tepi Barat dan Jerusalem timur. Palestina menolak berunding dengan Israel karena negara itu membangun rumah di tanah yang mereka ingin jadikan wilayah negara mereka kelak, tetapi Israel bersikeras melanjutkan pembangunan permukiman itu. Pada Maret 2010, Kementerian Dalam Negeri Israel mengumumkan rencana untuk membangun 1.600 rumah di Ramat Shlomo, lingkungan tempat tinggal Yahudi Ortodoks di Jerusalem timur. Israel menduduki Jerusalem timur dalam Perang Enam Hari tahun 1967 dan kemudian menganeksasinya dalam satu tindakan yang dikecam dan tidak pernah diakui internasional. Negara Yahudi itu

Balita Palestina korban penembakan militer Israel menganggap seluruh Jerusalem sebagai ibu kotanya “ yang tidak dapat dibagi dua.” Palestina menganggap Jerusalem timur sebagai ibu kota negara mereka kelak dan menentang keras setiap suaha

untuk memperluas kekuasaan Israel atas daerah itu. Sejak tahun 1967, Israel telah membangun beberapa permukiman Yahudi d bagian timur Jerusalem, dengan Gilo termasuk yang pertama dibangun. (ant)

ASEAN akan Bangun Tol dari China LOMBOK, HALUAN—ASEAN sepakat untuk membangun jalan raya lintas ASEAN (ASEAN Highway) atau trans ASEAN sebagai salah satu upaya implementasi dari rencana pembentukan ASEAN Community. Jalan raya itu akan membentang dari kawasan perbatasan Cina hingga Indonesia dan Filipina. Diharapkan dengan terealisasinya proyek prestisius bernilai miliaran dolar AS itu akan

mempercepat arus transportasi orang dan barang antar sesama negara ASEAN. Sehingga dapat mempercepat laju pertumbuhan ekonomi ASEAN. Pembangunan jalan itu dapat menggunakan jalur yang sudah ada dengan peningatan kualitas jalan atau membangun jalur baru. ‘’Khusus di Indonesia yang kepulauan kita akan memanfaatkan jasa kapal Rol on roll

Off ,’’ kata Ngurah Swajaya, Wakil tetap Indonesia di ASEAN di sela kegiatan ASEAN Ministerial Meeting (AMM) Retreat, Ahad (16/1). Masalah pendanaan program itu dapat dilakukan dengan Investasi, publick private partnership atau Overseas Development Assistance.(ODA). Sejauh ini program itu sudah diminati calon investor asal Cina dan Jepang. (rep)

mungkinkan Ben Ali kembali ke negara itu. Dewan itu mendasari keputusannya atas Pasal 57 dari konstitusi dengan mengambil kasus tentang liburan “definitif” kepresidenan. Dunia Arab prihatin atas situasi politik dan keamanan di Tunisia dan mendesak semua pihak menahan diri menyusul mundurnya Presiden Zine El Abidine Ben Ali yang melarikan diri ke luar negeri. (d/ant/af/vv)

Pencemaran Dioxin, Jerman Tutup 930 Peternakan BERLIN, HALUAN— Departemen Pertanian Jerman menutup 930 peternakan unggas dan babi. Keputusan itu diambil menyusul ditemukannya bahan kimia dioxin di pusat-pusat peternakan itu. Sebelum ini perusahaan penyuplai bahan makanan untuk ternak di wilayah utara Jerman menolak untuk menunjukkan daftar lengkap peternakan yang membeli bahan manakan ternak darinya. Pekan lalu Jerman digemparkan oleh pemberitaan yang menyebutkan bahwa sebuah perusahaan di Jerman telah menjual tiga ribu ton acid industri kepada sejumlah peternakan unggas dan babi. Berdasarkan laporan ini, pemerintah Jerman mengambil kebijakan untuk melenyapkan 100 ribu telur dan melarang 4700 peternakan ayam untuk menjual hasil ternaknya. Pemerintah Jerman juga memutuskan mencegah ekspor daging yang diduga mengandung bahan kimia berbahaya sebanyak 150 ribu ton. Namun demikian Komisi Uni Eropa menyatakan bahwa sebagian dari dagaing itu telah diekspor ke Perancis dan Denmark.(bbc)


Ekonomi Bisnis

SENIN, 17 JANUARI 2011 M 12 SHAFAR 1432 H

10

KETUA APINDO SUMBAR

KURS TRANSAKSI BANK INDONESIA Mata Uang

Nilai

Kurs Jual

Kurs Beli

AUD EUR JPY SGD USD

1.00 1.00 100.00 1.00 1.00

9,018.21 11,877.25 10,861.57 6,994.51 9,039.00

8,923.94 11,757.20 10,748.26 6,919.51 8,949.00

Wajar Industri Dapat Capping Listrik

*Sumber Bank Indonesia

Lintas Ekonomi 25 Persen Pelanggan Industri Nikmati Capping JAKARTA, HALUAN — PT PLN (Persero) mengungkapkan, dari 38.449 pelanggan industri, hanya 9.771 atau 25 persen yang menikmati pembatasan (capping) kenaikan tarif dasar listrik maksimal 18 persen. “Hanya 25 persen pelaku industri yang menikmati capping,`” kata Direktur Manajemen Risiko dan Bisnis PLN, Murtaqi Syamsuddin, dalam rilisnya di Jakarta, Minggu. Menurut dia, PLN menghadapi dilema dalam persoalan capping industri itu. Ia mengatakan, Menteri ESDM mengingatkan, PLN harus menghormati kesepakatan pemerintah dengan Komisi VII DPR sesuai hasil rapat pada 19 Juli 2010, yaitu melaksanakan kebijakan capping 18 persen bagi pelanggan Industri. “Di satu sisi, PLN harus memperhatikan teguran Menteri ESDM untuk tidak melaksanakan pencabutan `capping` dan tentangan dari sebagian pengusaha,” ujarnya. Di sisi lain, jika PLN terus melaksanakan kebijakan capping industri, maka PLN dapat dianggap melanggar Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1999 tentang Larangan Praktik Monopoli dan Persaingan Usaha Tidak Sehat. “Kebijakan capping itu telah menimbulkan disparitas di antara para pelanggan industri dalam hal harga listrik yang harus dibayar,” katanya. Menurut Murtaqi, dalam menghadapi dilema itu, PLN mengembalikannya pada hukum positif yang berlaku. “PLN memerlukan kepastian kebijakan yang kalau dilaksanakan tidak menabrak perundangan yang berlaku. PLN juga mengharapkan kebijakan yang dilaksanakan tetap dapat menjaga iklim investasi dan kompetisi usaha yang sehat,” katanya. Murtaqi mengatakan, PLN telah melakukan konsultasi dengan KPPU dan melayangkan surat pada 11 Januari 2011. Menurut dia, PLN ingin memastikan ke KPPU, apakah menghilangkan disparitas harga dengan memberlakukan penuh tarif sesuai Permen ESDM No 7 Tahun 2010 sudah sesuai UU 5/1999. “Lalu, apakah jika `capping` 18 persen tetap diberlakukan bagi pelanggan-pelanggan tertentu akan melanggar Undang-Undang 5/1999 atau tidak,” katanya. Murtaqi mengharapkan, KPPU memberikan penetapan secepatnya agar PLN mempunyai pijakan hukum yang pasti. “Sehingga, kemelut soal kebijakan penghapusan capping ini bisa segera diakhiri,” ujarnya. (ant)

Pemerintah tak akan Blokir Blackberry JAKARTA, HALUAN —— Anggota Komisi I DPR RI dari Partai Demokrat, Paula Sinjal, memastikan, pemerintah tidak akan memblokir layanan ponselm pintar Blackbery. “Namun memang kebijakan pemblokiran salah satu layanan alat komunikasi oleh Pemerintah yang didasarkan atas aturan yang berlaku adalah suatu keharusan yang musti diambi, jika itu harus dilakukan,” katanya di Jakarta, Sabtu. Paula menambahkan, rencana pemblokiran layanan “Research In Motion” (RIM) dengan produknya Blackberry adalah sikap tegas pemerintah dalam melindungi kepentingan nasional. Dia mengatakan, agar supaya tidak bias dan ditanggapi negatif masyarakat pemerintah seharusnya melakukan sosialisasi intensif bagi kelancaran pelaksanaan kebijakan tersebut. Ia menilai, jika mencermati opini masyarakat mengenai kebijakan pemerintah ada kesan masyarakat memahami sepotong-sepotong. “Yakni hanya berkisar terhadap kewajiban RIM yang belum dipenuhi, yaitu seputar pemblokiran situs-situs porno,” ujarnya. Padahal, lanjutnya, masih ada “pointers” lainnya yang seakan-akan kurang direspon oleh masyarakat. “Akibatnya, ini menimbulkan opini yang bias. Seharusnya, menurut saya, kebijakan ini harus didukung oleh seluruh masyarakat Indonesia, karena akan memiliki dampak positif bagi kemajuan masyarakat Indonesia ke depannya,” tandasnya. ( ant)

PADANG, HALUAN — Sebagai pengguna listrik terbesar, wajar jika industry diberikan keistimewaan atau potongan harga berupa pembatasan “caping” tarif dasar listrik.

NET

Industri Tekstil- keberatan dengan pencabutan batas atas dan batas bawah tarif (capping)- listrik. Mulai awal Januari, PT PLN telah mencabut capping listrik bagi industri.

Pemerintah Genjot Setoran BUMN JAKARTA, HALUAN — Menteri BUMN Mustafa Abubakar mengatakan pemerintah bakal menggenjot porsi setoran BUMN ke penerimaan negara lewat pembayaran pajak dan dividen bisa naik 2 kali lipat di tahun ini. Dengan jumlah aset Rp 2.000 triliun lebih, target tersebut bisa dicapai.

“Masih besar ruang, 1,5 kali lipat atau 2 kali lipat agar sebanding aset dengan penerimaan yang bisa didapat negara,” tegas Mustafa di Jakarta. Di tahun 2010, penerimaan negara dari setoran pajak dan dividen BUMN jumlahnya mencapai Rp 130 triliun. Dengan aset BUMN yang mencapai Rp 1.382

industrinya maju, juga bisa memberikan pajak yang besar dan menguntungkan buat negara. Bila industry maju, maka pemasukan pada negara akan lebih besar ketimbang PLN ambil jalan pintas dengan melepas capping listrik industry ,” jelasnya. Dikatakannya, biaya listrik adalah sekitar 35 persen dari total biaya operasional industry. Jika capping 18 persen dicabut, maka akan terjadi kenaikan biaya 12-17 persen. “Dan itu bukan kenaikan yang sedikit. Taroklah biayanya saat ini 100, dengan pelepasan capping itu sedikitn ya biaya bisa naik jadi 112. Sangat memberatkan. Dampak lain, industry akan membebankan kenaikan itu pada harga jual. Akibatnya masyarakat juga yang akan terkena imbas dari pelepasan capping industry tersebut. Dikatakannya, pengusaha saat ini sedang dalam kondisi sulit. Tidak hanya di internal, namun juga ekternal. Karenanya pemerintah dapat mempertimbangkan matang sebelum melaksanakannya. “Jangan harga listriknya yang dinaikkan. Jangan ambil cara gampangnya saja. PLN harus nya bisa lebih efisiensi. Ambil cara lain bukan dengan cara ini,” katanya. (h/ita)

Penjualan Blackberry Turun 30 Persen

PADANG, HALUAN — Wacana Kementerian Komunikasi dan Imformasi (Mekominfo) RI untuk menutup layanan browsing blackberry sangat disayangkan oleh sejumlah pedagang blackberry. Hal itu dianggap merugikan mereka karena membuat turunnya minat pembelian di saat sedang trend dan laris-larinya penjualan blackberry dalam beberapa bulan terakhir. “Penjualan blackberry sekarang mulai turun sejak diumumkannya kebijakan Menkominfo tersebut,” kata Manejer Mutimedia Sarana, Ramon, yang merupakan salah satu konter resmi blackberry di lantai II Palaza Andalan (PA) Padang. Menurutnya, bila dibandingkan bulan Desember 2010

kemarin dengan Januari 2011 sekarang ini penjualan Blackberry di konternya mengalami penurunan sekitar 30 persen. Desember 2010 kemarin penjualan Blackberry di Konternya sebanyak 75 unit. Sementara hingga tanggal 15 Januari ini hanya terjual 20 unit. “Ada penurunan penjualan sekitar 30 persen sejak wacana penutupan layanan browsing blackberry tersebut. Jika hingga pertengahan Desember 2011 mencapai 35 unit, penjualan Januari ini hanya 20 unit,” tuturnya. Menurutnya, jika tidak ingin masyarakat indonesia di rusak oleh situs-situs porno sebenarnya bukan alat yang mesti disalahkan. Namun hendaknya kebijakan pemerintah harus langsung pada

Kantor Mandala Tutup, Calon Penumpang Tetap Datang untuk Refund

JAKARTA, HALUAN— Kantor pusat Mandala Airlines di kawasan Tomang, Jakarta tutup pada Minggu (16/1/2011). Namun hal itu tak menyurutkan minat para calon penumpang atau pelanggan Mandala untuk tetap memroses refund. Salah seorang pelanggan Mandala di kantor pusat Mandala, Jakarta, Minggu (16/1/

triliun, seharusnya setoran BUMN bisa naik 2 kali lipat. Salah satu upaya peningkatan penerimaan negara dari BUMN tersebut, lanjut Mustafa, adalah dengan peningkatan kinerja BUMN di sektor perkebunan. Apalagi saat ini harga komoditas internasional sedang melonjak tinggi.(ant)

Demikian dikatakan Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia ( Apindo) Sumatera Barat, Bambang Winarto terkait pencabutan atau pelepasan “capping” tarif dasar listrik industri maksimal 18 persen oleh PLN. “Misal kan kita beli duren 10 biji, pasti dapat diskon harga atau bonus tambahan duren, ketimbang kita beli duren satu biji. Begitu juga halnya dengan industry. Industri selama ini adalah pengguna listrik yang besar, jadi dengan penggunaan yang besar itu juga wajar dapat keistimewaan harga juga,” ujar Bambang. Dikatakannya, penolakan pengusaha akan pelepasan “capping” listrik industry bukan berarti pengusaha manja, seperti yang dilansir Dirut PLN Dahlan Iskan. “Ini bukan masalah industry manja atau tidak. Namun pemberian capping itu juga merupakan bukti keberpihakan pemerintah pada industry dalam negeri. Karena listrik tersebut merupakan salah satu infrastruktur utama industry yang memang harus disediakan pemerintah. Karena industri, besar artinya bagi kepentingan orang banyak. Industri bisa menyerap tenaga kerja yang besar. Kalau

) men gatakan dirinya sempat merasa kecewa karena berhenti beroperasinya maskapai Mandala ini. Apalagi tidak ada pemberitahuan dini terkait akan berhenti beroperasinya Mandala. Sejauh ini, beberapa pelanggan masih ada yang datang. Namun karena tutup, mereka hanya diberikan form refund

untuk diisi oleh mereka supaya nanti dapat diteruskan ke bagian administrasi Mandala yang akan bekerja mengurusi proses refund pada hari Senin (17/1) besok. Pada Minggu ini Mandala menutup kantor pusatnya dan menempelkan pengumuman soal refund. Mohon maaf, kantor tidak

penggunanya seperti memberikan pamahaman tentang dampak negatif mengakses situs porno. “Bukan pada alatnya yang akhirnya berdampak pada penjualan conter-conter HP yang menjual Blackberry. Sebenarnya dampak negatif atau positifnya tergantung pada tujuan pengguna membeli alatnya. Jadi semuanya dikembalikan pada hati masing-masing. Lagian untuk mengakses situs Porno tidak hanya di HP Blackberry,” katanya. Dikatakannya lagi, ada orang yang membeli Blackberry untuk mengakses situs porno tapi ada juga orang membeli Blackberry untuk mendengarakan bacaan Al-Qur’an. Begitu juga tujuan orang membeli DVD, VCD dan lainnya. (dfl)

beroperasi pada Minggu tanggal 16 Januari. Kantor beroperasi kembali pada hari Senin, 17 Januari 2011 muli pukul 08.00 hingga 17.00 WIB. Untuk proses refund, silakan kunjungi www.flymandala.com dan hubungi call center di 02156997000 atau 08041234567. atau silakan isi form refund yang kami sediakan di security. TTd Direct Sales Management. Dalam pengumuman lainnya, konsumen juga diminta melakukan refund melalui website Mandala, untuk menghindari penumpukan antrean refund. Seperti diketahui, Mandala menghentikan sementara penerbangannya mulai Kamis, 13 Januari 2011. Mandala Airlines juga telah mengumumkan rencana pengajuan permohonan Penundaan Kewajiban Pembayaran Utang (PKPU) ke Pengadilan Niaga Jakarta Pusat. Langkah ini diambil manajemen Mandala agar mereka dapat merestrukturisasi bisnis dan mengembalikan keuntungan maskapai tersebut. (h/ita/*)

NET

PENJUALAN BLACKBERY merosot 30 persen sejak adanya wacana Menkominfo untuk memblokir layanan browsing blackberry.

Harga Barang Elektronik Masih Stabil

PADANG, HALUAN — Harga barang-barang elektronik di Kota Padang masih stabil. Harga tersebut masih tetap sejak beberapa bulan yang lalu dan diperkirakan untuk beberapa bulan ke depan masih akan stabil. “Harga barang-barang elektrinik tidak terpengaruh oleh bergejolaknya harga Sembako sekarang,” kata Manejer toko Robinson di Plaza Andalas (PA) lantai I, Farhan, kepada Haluan, Minggu (16/1). Seperti contoh, harga TV 21 inci merek Ichiko dari berbagai tipe, berkisar masih berkisar Rp900.000 hingga Rp1.200.000. TV merek Akari 21 inci dari berbagai tipe berkisar Rp800.000 hingga 1.200. 000. TV merek akari 14 inci dari berbagai tipe berkisar Rp650.000. TV merek Politron 21 inci dari berbagai tipe berkisar Rp1.800.000. Sementara Tape Radio (mini kompo) merek politron dari berbagai tipe

berkisar Rp350.000 hingga Rp2 Juta. DVD merek kristal berkisar Rp450.000. DVD merek Philip berkisar 650.000. DVD merek LG berkisar Rp450.000. Barang elektronik lainnya, speker aktiv antara lain merek Sonik berkisar Rp 300.000 Speker Aktif merek

Polygrand berkisar Rp300. 000. Merek Tanaka berkisar Rp370.000, merek Profot berkisar Rp450.000. Begitu pun dengan hargaharga barang elektronik lainnya seperti, kipas angin, setrika, pemasak nasi, air dan sebagainya masih stabil.(h/dfl)


SENIN, 17 JANUARI 2011 M 12 SHAFAR 1432 H

11

Syahrial Syam ................................................. dari Hal.1 Dalam Negeri, Irwan belum bersedia menyebutkan siapa saja ketiganya. Namun ia memastikan, ketiga calon Sekda tersebut sudah melalui proses seleksi yang ketat. Misalnya, sebelum mendapatkan ketiga nama itu, ada sebanyak 12 pejabat eselon II yang memenuhi syarat yang dipanggil untuk mengikuti fit and proper test. Pada penentuan akhirnya, para calon itu diwawancarai langsung oleh gubernur dan wakil gubernur. Jadi, "Tidak sembarang nama saja yang saya kirim, karena begitu banyak kriteria yang mesti mereka penuhi agar pas atau sesuai dalam penguasaan administrasi kepemerintahan serta tugas pokok dan fungsi sebagai Sekda Provinsi," ujarnya. Selain proses fit and proper test, jelas gubernur, ia juga meminta masukan dan pertimbangan ke berbagai pihak. Termasuk kepada para pamong senior seperti Rusdi Lubis. "Ya, saya juga meminta pendapat Bapak Rusdi Lubis, misalnya," jelas Irwan menyebut nama pamong senior yang juga mantan Sekda Provinsi Sumbar itu. Meskipun ketiga calon itu sudah melalui proses seleksi yang ketat di daerah, menurut gubernur ketiganya nanti juga akan menjalani fit and proper test (uji kelayakan dan kepatutan) di Kementerian Dalam Negeri. Setelah itu, nanti akan diputuskan oleh Tim Penilai Akhir (TPA) yang dipimpin langsung oleh

Wakil Presiden. Berapa lama proses itu, gubernur belum bisa memastikan. "Saya tak bisa memastikan kapan mereka akan diuji kembali sampai dikeluarkan SK-nya oleh Mendagri. Bisa saja kita menunggu keputusan menteri dua atau tiga bulan ke depan," tambahnya. Syahrial Syam Calon Kuat? Meskipun gubernur belum bersedia mengungkapkan nama ketiga calon Sekda Provinsi tersebut, namun sumber yang layak dipercaya mengungkapkan bahwa nama-nama tersebut sudah diputuskan gubernur dan wagub sejak pekan lalu. Ketiga nama yang disebut-sebut adalah Kepala Badan Ketahanan Pangan Ir. Syahrial Syam (golongan IVd), Sekda Pesisir Selatan Drs. Rosman Effendi, M.M. (IVc), dan Sekda Padang Panjang Drs. Ali Asmar (IVc). Dalam percakapan dengan Haluan kemarin gubernur juga menyinggung beberapa kriteria yang menjadi patokan untuk menetapkan calon sekda tersebut. Di antaranya, kata gubernur, tidak tersangkut masalah hukum. Berkaitan dengan itu, sumber Haluan mengungkapkan, bila gubernur memang konsisten, kecil kemungkinan Rosman Effendi ikut dicalonkan. Alasannya, ia diduga juga terkait dengan masalah hukum ketika menjadi Sekda Solok Selatan. Namun sumber itu belum memastikan, apakah Rosman sebagai

tersangka atau hanya saksi. Yang jelas, kata sumber, kasus tersebut kini telah ditangani Kejaksaan Tinggi Sumbar. Bila nama Rosman memang tidak dimasukkan oleh gubernur, tentu ada nama pengganti atau alternatifnya. Kemungkinan nama tersebut di antara lima nama yang pernah mengapung ke permukaan, yakni Yulrizal Baharin (mantan Plt. Sekda Mentawai), Suryadharma Sabirin (staf ahli gubernur), atau Syafrial (Asisten Perekonomian Sekda Sumbar). Namun mengingat pengalaman sebagai administrator pemerintahan, bukan tidak mungkin nama Mahmuda Rivai (Plt. Sekda sekarang) dan Sudirman Gani (staf ahli gubernur dan mantan Sekda Padang Pariaman) termasuk dipertimbangkan. Meskipun demikian, sumber itu mengungkapkan, dilihat dari proses seleksi, senioritas, terutama kepangkatan, Syahrial Syam diperkirakan sebagai calon terkuat. Tetapi apapun keadaannya, semuanya tentu masih mungkin berubah. Sebab, Mendagri Dalam Negeri Gamawan Fauzi pernah pula mengungkapkan, dalam proses uji kepatutan dan kelayakan calon Sekda Provinsi, Kementerian Dalam Negeri bukan sekedar tukang stempel. Artinya, calon yang diajukan atau yang dijagokan gubernur bisa saja tidak lolos di Kemnterian Dalam Negeri. (h/mce)

Derby Merseyside ............................................ dari Hal.1 berusaha melambungkan bola di atas kepala Pepe Reina dari tendangan jauh. Keduanya masih belum tepat sasaran. Liverpool unggul pada menit 29. Diawali sebuah umpan silang dari Glen Johnson di sisi kiri, bola diteruskan Kuyt. Dua kali Kuyt gagal, bola liar kemudian dikuasai Raul Meireles yang berhasil menaklukkan Tim Howard. Pada menit 31 Liverpool kembali mengancam. Torres melepaskan tembakan keras dari sisi gawang, memaksa Howard melakukan penyelamatan. Bola kemudian dikuasai

Maxi walau sepakannya masih jauh dari sasaran. Sebelum jeda, kesalahan Fellaini dalam melakukan operan bikin bola dikuasai Maxi yang meneruskan dengan sepakan dari luar kotak penalti. Tapi bola masih tepat ke Howard. Everton langsung membalas di awal paruh kedua! Dari sepak pojok bola dilayangkan ke tiang jauh di mana Sylvain Distin menanduk keras si kulit bundar. Coba dihadang pemain Liverpool, tapi bola sudah melewati garis. Skor 1-1. Everton berbalik unggul! Jermaine Beckford mengecoh pemain

belakang Liverpool dan menjebol gawang Reina pada menit 52 berkat sepakannya di dalam kotak penalti. Meireles coba membalas dengan usahanya pada menit 55. Tapi sepakan kerasnya mengarah tepat ke Howard. Maxi dijatuhkan Howard di kotak putih dan wasit pun menunjuk titik putih. Kuyt maju jadi algojo dan sukses menyarangkan bola. Skor jadi 2-2 pada menit 68. Pertandingan kian sengit dengan skor sama kuat. Sama-sama memeragakan permainan terbuka, Liverpool dan Everton banyak bergelut di lini tengah untuk berebut bola. (dtc/pp)

Jam Malam..................................................... dari Hal.1 Aparat keamanan menahan beberapa orang pada hari Sabtu (15/ 1) karena diduga terlibat pembunuhan. Pemerintah mengirim tambahan anggota polisi untuk melakukan pengamanan. "Menjadi tugas pemerintah pusat dan pemerintah daerah untuk menjamin keamanan warga," kata Malik. Kekerasan politik selama 2010 tercatat sebagai yang terburuk. Pada bulan Agustus 85 orang tewas setelah seorang anggota DPR tewas tertembak. Dua bulan berikutnya lebih dari 70 orang tewas menjelang pemungutan suara untuk menggantikan anggota DPR tersebut. Para pengamat mengatakan sebagian besar kekerasan ini disebabkan oleh pertikaian lama antara dua partai, ANP, yang banyak didukung warga Pashtun dan MQM yang banyak menyuarakan kepentingan kalangan migran berbahasa Urdu. Kedua partai ini adalah anggota koalisi pemerintah. Dalam tiga hari terakhir ini

sedikitnya 20 orang terbunuh dalam serangkaian kekerasan politik terbaru di kota pelabuhan Karachi yang terletak di selatan Pakistan, kata pejabat setempat pada Sabtu. Ketegangan antara MQM dan ANP, yang masing-masing mewakili komunitas berbeda di Karachi, masih tinggi dan mempertegas kegagalan proses politik yang terjadi di kota itu. "Sedikitnya 20 orang terbunuh karena menjadi target pembunuhan sejak Kamis," kata juru bicara kementerian dalam negeri provinsi Sindh Sharfuddin Memon kepada AFP. "Puluhan tersangka yang terkait dengan pembunuhan bertarget telah dikumpulkan," katanya. Memon mengatakan bahwa sejumlah polisi dan penjaga paramiliter tambahan telah dikerahkan di wilayah rawan kerusuhan di bawat Karachi dan kegiatan patroli telah ditingkatkan untuk mencegah terajadinya kekerasan lebih lanjut. Wali Khan Baba, seorang warta-

wan televisi swasta Geo, juga ditembak hingga mati pada Kamis malam, dalam sebuah perkembangan yang dikutuk oleh persatuan wartawan dan sejumlah organisasi sipil. Pejabat kepolisian membenarkan jumlah korban tersebut. Karena itulah Menteri Dalam Negeri Rehman Malik bertolak ke Karachi pada Sabtu guna membantu upaya yang ditujukan untuk mengakhiri kerusuhan, kata pejabat. Sepanjang tahun 2010 yang lalu adalah tahun yang amat berat bagi Pakistan. Meningkatnya jumlah serangan bunuh diri, bencana banjir, krisis energi yang parah, inflasi keuangan yang sangat tinggi, salah urus perekonomian dan pengangguran telah menghancurkan kehidupan warga Pakistan. 2010 merupakan tahun paling berdarah di Pakistan sejak peristiwa 11 September 2011. Hampir 1,300 orang tewas dan lebih dari 2,500 orang luka akibat 52 serangan bom bunuh diri sejak bulan Januari. (bbc/dwl)

Quo Vadis ....................................................... dari Hal.1 Di tingkat pusat, publik kini geram dengan rencana pembangunan gedung supermewah DPR-MPR yang menelan dana raksasa. Di tengah kesuraman wajah hukum, politik, dan ekonomi bangsa, maka para anggota legislatif seolah bersikap cuek terhadap krisis yang terjadi di berbagai lini. Di tingkat provinsi, kemandulan DPRD Sumatera Barat merupakan ironi, mengingat sejak lebih setahun ini provinsi kita justru membutuhkan peraturan-peraturan daerah terbaru menyikapi berbagai permasalan yang datang silih berganti, termasuk disebabkan oleh bencana gempa. Sementara di tingkat kota, DPRD Padang juga tidak kalah melempem. Dari data yang didapat per-Oktober 2010, setelah setahun dilantik, DPRD Padang hanya menghasilkan 4 Perda, yaitu Perda APBD 2010, Perda Zakat, kemudian Perda Kependudukan, dan Perda Perubahan APBD 2010. Ini berbanding terbalik dengan frekuensi Kunjungan Kerja DPRD Padang yang pada Oktober 2010 saja sudah terhitung sebanyak 27 kali. “Puncak”nya, adalah kontroversi “jalan-jalan” pimpinan DPRD Padang beserta Walikota Padang dan sebagian jajarannya pada awal November lalu ke Beijing, tepat di saat Rapat Paripurna DPRD Padang

membahas hak angket Pansus menyikapi tiga agenda: relokasi pasar, terminal angkot, dan dana gempa 2007. Akhirnya rapat itu batal, dan hak angket itu gugur di tengah jalan. Catatan hitam DPRD Padang ternyata tidak hanya berhenti sampai di situ. Beberapa waktu lalu kita juga simak kontroversi mengenai dana aspirasi yang jumlahnya Rp9 miliar. Pengucuran dana ini acap kali dibantah oleh pimpinan DPRD, sementara di lain pihak justru dibenarkan oleh kepala Bappeda Kota Padang (Haluan, 28/12/10). Ada apa sebenarnya dengan dana aspirasi DPRD Padang? Publik wajib diberikan informasi yang pasti, jika tidak, salah-salah justru akan menjadi bumerang bagi pihak yang menutupnutupi. Sudah banyak kasus-kasus korupsi berawal dari salah ucap dan salah komunikasi di antara para pejabat eksekutif, legislatif, bahkan yudikatif. Di tengah rakyat yang semakin terpekik oleh menjulangnya hargaharga sembako, rasa kemanusiaan masih pula diusik oleh berita mengenai penambahan fasilitas mewah di ruangan fraksi-fraksi DPRD Padang. Memang, tidak dilarang. Yang menarik, sebagian anggota DPRD justru menganggap itu mubazir, karena sebenarnya fasilitas sejenis sudah tersedia di

masing-masing ruangan (Haluan, 30/ 12/10). Ketua DPRD dengan “enteng” menjawab secara sangat klasik: sudah dianggarkan dalam APBD tahun sebelumnya. Sebuah pernyataan yang tidak menunjukkan kepedulian kepada krisis daya beli yang terjadi di tengah masyarakat. Fenomena ketidakpedulian DPRD Padang kepada rakyatnya semakin mengental di saat keputusan pembatalan tunjangan daerah untuk 2011 juga terungkap di media massa. Tunjangan daerah yang memang “hanya” Rp160 ribu per orang bagi pegawai negeri di jajaran pemkot itu, dibatalkan dengan alasan defisit anggaran (Haluan, 29/12/10). Ironis sekali memang, di saat kunjungan kerja bertubi-tubi, tunjangan yang sangat besar, dan kinerja legislasi yang cenderung mandul, rakyat justru dikebiri haknya. Alhasil, rakyat Kota Padang ternyata masih menunggu untuk waktu yang lama untuk hadirnya wakil rakyat yang benar-benar mengerti dan membela kepentingan rakyatnya. Itu semua belum terwujud. Sudah waktunya rakyat beserta mahasiswa, LSM, dan kelompok masyarakat yang peduli mendesak keras (dengan berbagai cara yang positif) wakil rakyat untuk kembali ke tugas dan fungsi utamanya. Kalau perlu kita turun ke jalan.

KISAH DARI TUNISIA

Malam Dramatis Buat Presiden Zine Al Abidin

KAIRO, HALUAN — Betapa dramatis Presiden Zine Al Abidin Ben Ali, penguasa terguling Tunisia, terpaksa atau dipaksa melarikan diri dari negaranya di malam hari setelah berkuasa lebih dua dekade. Tindakan pelarian ini merupakan pertama kali terjadi di sebuah negara dunia Arab. Pelarian Presiden Ben Ali pada Jumat (15/1) malam ke luar negeri itu mengingatkan orang pada penguasa Filipina, mendiang Presiden Ferdinand Emmanuel Edralin Marcos pada 1986. Seperti Ben Ali, Marcos juga secara dramatis melarikan diri dari negaranya di malam hari pada 25 Februari 1986 ke Hawaii, Amerika Serikat, akibat "people power" yang dimotori tokoh wanita, Corazon Aquino, yang belakangan menjadi presiden menggantikan Marcos. Ben Ali dan Marcos dinilai oleh rakyat mereka terlalu lama memimpin negara dan korupsi uang rakyat untuk kepentingan pribadi dan kronikroninya. Ben Ali menjabat presiden 23 tahun dari 7 November 1987 hingga 14 January 2011, sementara Marcos bertengger di pucuk pimpinan negara selama 21 tahun dari 30 Desember 1965 hingga 25 Februari 1986. Tumbangnya Ben Ali telah diprediksi oleh para pengulas berita di dunia Arab. "Pergolakan politik di Tunisia tak bisa lagi dibendung dan yang terbaik adalah pengunduran diri presiden dan perubahan pemerintahan," kata analis politik Mesir, Nabil Al Makki dalam debat di jaringan televisi berbahasa Arab, Al-Jazeera pekan lalu. Kendatipun Presiden Ben Ali sudah meninggalkan Tunis dan kini berada di Arab Saudi, namun situasi Tunisia masih memanas dan tampak rentan dengan segala kemungkinan yang bisa mengancam terperosok ke lembah pertikaian tiada ujung. Berbagai pemimpin dunia menyatakan prihatin dan menyerukan agar krisis di negara Arab di ujung paling utara Afrika itu segera diselesaikan secara damai lewat pembagian kekuasaan. Pernyataan-pernyataan yang mereka lontarkan bisa jadi penyejuk tapi juga dapat mengobarkan pertikaian di negara yang sedang diamuk amarah itu. "Kami mendesak semua pihak untuk menahan diri dan tetap tenang untuk menghindari korban lebih lanjut," kata Kepala kebijakan luar

negeri Uni Eropa Catherine Ashton, namun dia mengakui "aspirasi demokratisi orang-orang Tunisia" yang diharapkan hendaknya dicapai dengan cara damai. Dunia Arab prihatin atas situasi politik dan keamanan di Tunisia ini. Negara Afrika utara itu adalah salah satu dari 22 negara anggota Liga Arab. Liga mendesak semua pihak untuk menahan diri menyusul mundurnya Presiden Ben Ali, yang melarikan diri ke luar negeri. Namun Sekjen Liga Arab Amr Moussa meyakini bahwa pemimpin sementara negara Tunisia mampu segera memulihkan krisis kepercayaan yang berubah menjadi kekerasan itu. "Saya yakin para petinggi pemerintah Tunisia dan pihak keamanan setempat dapat mengendalikan situasi dan membendung aksi penjarahan," kata Sekjen Moussa. Moussa percaya bahwa Perdana Menteri Tunisia Mohamed Ghannouchi yang mengambil alih jabatan presiden transisi akan bisa mengajak semua komponen politik untuk bersama-sama memecahkan persoalan dengan kepada dingin. Presiden Mesir Hosni Mubarak menyarankan agar semua pihak di Tunisia patuh pada hukum dan pihak oposisi menahan diri untuk tidak membuat negara itu semakin terperosok ke dalam lembah kekerasan. Presiden Libya Muammar Gaddafi, tetangga Tunisia, meminta semua komponen masyarakat di negara itu untuk memulihkan keamanan dan tetap bersatu tanpa mengundang campur tangan asing. Pemerintah Arab Saudi menyambut baik Presiden Ben Ali dan keluarganya untuk tinggal di negaranya. Para pengamat Arab sebelumnya memperkirakan Presiden Ben Ali telah meminta suaka ke Prancis atau Kanada. Di Kanada, salah seorang anaknya dilaporkan baru saja membeli sebuah rumah mewah. Tetapi Presiden Prancis Nicolas Sarkozy dikabarkan menolak memberikan suaka kepada Ben Ali. Malam mencekam Demonstrasi menuntut mundur kian menjadi-jadi ketika Ben Ali, yang telah berkuasa selama lima periode itu Jumat lalu memberlakukan jam malam setelah bentrokan beberapa pekan makin menyebar di segenap penjuru ibu kota Tunis, bahkan melibatkan kaum wanita. Sebelum meletus menjadi besar, pekan lalu kementerian pendidikan

menetapkan penutupan sementara sekolah-sekolah dan universitasuniversitas, menyusul tewasnya sembilan pelajar dan mahasiswa pada 11 Januari saat kekacauan memasuki pekan ketiga. Para petugas keamanan menembakkan gas air mata untuk membubarkan demonstrasi yang memenuhi jalan-jalan ibu kota, namun unjuk rasa kian menjalar ke seluruh Tunis. Pada akhirnya, Presiden Ben Ali memutuskan membubarkan pemerintahnya pada Jumat, dan berjanji akan menyelenggarakan pemilu legislatif dalam tempo enam bulan ke depan dan pemerintah mengumumkan negara dalam darurat. Kerusuhan dan aksi protes yang mendapat hadangan pihak keamanan itu menyebabkan setidaknya 23 orang tewas, sejumlah lainnya cedera. Para pengamat mencatat kerusuhan tersebut terparah selama sekitar dua dasa warsa terakhir, saat Presiden Ben Ali berkuasa. Untuk meredam kemarahan rakyatnya, Ben Ali dalam suatu pidato menegaskan dia tidak akan berusaha untuk dipilih kembali sebagai presiden periode keenam, pada pemilu 2014. Dalam pidato itu dia minta polisi berhenti menggunakan senjata tajam untuk menghadapi pemrotes. Dia juga berjanji akan menstabilkan hargaharga barang kebutuhan sehari-hari yang menjadi pemicu kenaikan harga dan meletusnya aksi massa. Tetapi kalangan oposisi menyebut pidato tersebut merupakan berita yang tak diharapkan. Ben Ali, presiden kedua setelah Tunisia merdeka dari Prancis pada 1956, dianggap bertanggung jawab atas kesengsaraan rakyat dan jumlah pengangguran yang tak teratasi. Dan massa tampaknya tak bergeming dengan ikrarnya akan membentuk 300.000 lapangan kerja baru pada akhir tahun ini. Pada malam yang mencekam itu sejumlah televisi Arab terpaksa menghentikan acara regulernya untuk menyiarkan laporan dari detik ke detik situasi di Tunisia. Beberapa televisi seperti AlJazeera dan Nile TV sempat berspekulasi bahwa pesawat yang membawa Ben Ali dan keluarganya di malam buta itu mendarat di sebuah negara Eropa, namun tak lama kemudian Arab Saudi mengonfirmasi bahwa presiden terguling telah tiba di Arab Saudi pada Sabtu dini hari. (ant)

Daniroh Lahirkan .......................................... dari Hal.1 Ny Daniroh warga RT 1 RW 2 Desa Mundu Kecamatan Tanjung Kabupaten Brebes itu melahirkan di RS Bhakti Asih (RSBA) Brebes. Kedua orang tua bayi merasa kaget dan bingung karena anaknya lahir memiliki 2 kepala. "Terus terang saja saya bingung, kenapa kelahiran anak ke tiga ini kepalanya dua, sedangkan badannya hanya satu," ujar Daniroh. Daniroh dan suaminya Sudirman (40) mengakui pasrah atas kelahiran bayi berkelamin lelaki yang tidak normal itu. Namun sebenarnya Daniroh tidak tahu bagaimana cara memelihara bayinya yang berkepala dua tersebut. "Ini cobaan bagi saya dan suami, sedangkan saya sendiri tidak tahu

bagaimana cara memelihara bayi yang tidak normal ini," tuturnya. Menurut Sudirman, selama masa kehamilan normal saja. Saat istrinya mengandung tidak ada keluhan, bahkan memeriksakan kandungan istri ke bidan desa dan dikatakan kalau kandungannya normal. Namun Daniroh mengakui, sebelum melahirkan beberapa hari lalu sempat mimpi diberi burung merpati dua ekor. Namun mimpi itu tidak dianggap karena hanya sebagai bunga tidur. "Doakan saja mas, semoga kami bisa sabar dengan apa yang kami hadapi," katanya. Pemkab Brebes langsung memberikan perhatian terhadap bayi kembar ini. Assisten I Setda Brebes

H Supriyono didampingi Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten (DKK) Brebes dr H Sri Gunadi langsung menjenguk Daniroh dan anaknya di rumah sakit. "Pemkab akan memberikan bantuan," tegasnya. Sementara, melihat kondisi keluarga Sudirman dari keluarga tidak mampu, pihak RSBA membebaskan biaya operasi dan selama Daniroh dirawat. "Kami menggratiskan biaya operasi dan perawatan Daniroh dan anaknya. Bahkan bila perlu dirujuk ke Semarang atau ke mana, pihak RSBA akan menanggung biaya pengantaran, seperti ambulan, sampai ke RS rujukan," kata Direktur RS Bhakti Asih dr Sujono.(kr)

14 Rumah ....................................................... dari Hal.1 bahwa telah terjadi kebakaran di kawasan Bukit Putus tersebut. Setelah mendapat informasi, sekitar 30 petugas kebakaran langsung menuju lokasi dengan mengerahkan delapan unit mobil pemadam kebakaran. Tak lama kemudian, petugas berhasil menjinakkan api. Namun karena posisi rumah penduduk di lokasi cukup padat dan berdekatan, sehingga jumlah unit rumah yang terbakar cukup banyak. Menurut Edy, kebakaran dipicu

muncul api dari salah satu rumah yang berada di tengah-tengah lokasi kejadian, karena kompornya meledak dan membakar habis rumah tersebut. Selain itu, bahan material yang mudah terbakar, sehingga api cepat menjalar karena angin yang bertiup kencang ditambah lagi suhu udara yang panas. Saat terjadi kebakaran banyak rumah yang dalam keadaan kosong, sehingga barang-barang mereka tidak sempat diselamatkan. Sedangkan rumah yang ada penghuninya hanya

mampu menyelamatkan barangbarang yang kecil, disambil saat menyelamatkan diri. "Kami mengharapkan dan mengimbau masyarakat Kota Padang untuk berhat-hati dan selalu melakukan pengecekan, apabila ingin keluar dari rumah. Pastikan semua titik peralatan elektornik, kompor gas, kompor minyak tanah dalam posisi aman saat ditinggalkan. Sebab, karena kebakaran bisa terjadi kapan pun.," katanya. (h/nas)

Siswa SMA ..................................................... dari Hal.1 Tidak sampai di situ, pelaku pun kembali menusuk tubuh Riyol hingga tujuh kali. Kemudian pelaku kabur dan membawa sepeda motor korban. Riyol pun masih bisa bertahan dan berusaha lari ke tempat kosnya di Pasar Alai. Sesampai di kosnya, ia memberitahukan kepada temannya bahwa dia dirampok dan motornya dilarikan. Melihat kondisi Riyol yang kritis, temannya langsung membawa ke

Rumah Sakit M. Djamil Padang untuk mendapatkan perawatan, sekaligus memberitahu keluarga korban serta aparat kepolisian. Humas M. Djamil Padang, Gustafianof mengungkapkan, hingga kini Riyol masih dalam perawatan medis di ruangan HCI Bedah. Dari keterangan dokter, korban mengalami Trauma Tembus Thorax (luka tusuk di dada), sehingga tindakan yang sudah dilakukan seperti pemasangan Bullow Drainage atau WSD.

Sementara itu, Wakapolresta Padang AKBP Wisnu Handoko menyatakan, pihaknya telah menerima laporan terhadap kasus perampasan dan penusukan. Hingga kini petugas masih melakukan pengembangan dan penyelidikan terhadap kasus itu. "Kami belum bisa memintai keterangan terhadap korban, karena Riyol masih dalam perawatan medis. Namun, kami tetap melakukan penyelidikan," katanya. (h/nas)


SENIN, 17 JANUARI 2011 M 11 SHAFAR 1432 H

FEATURE 12

KONSEP THE GREATER JAKARTA

Bedol Ibukota, Segera!

koleksi ANISAVITRI

JAKARTA MACET — Makin hari kemacetan makin melilit Jakarta, saatnya ibukota berbenah

Sebagai Ibu Kota negara, beban yang dipikul Jakarta selama ini terbilang berat. Tak hanya problem kemacetan akibat populasi dan mobilitas penduduk yang setiap hari terus bertambah, tapi juga masalah tata ruang yang semakin sulit dikendalikan.

U

NTUK itu, wacana perluasan Ibu Kota ke Sukabumi, Karawang, Purwakarta dan Cirebon melalui konsep The Greater Jakarta dinilai akan menyegarkan tata ruang Jakarta. Konsep Greater Jakarta akan memperluas wilayah Ibu Kota dan membagi fungsifungsi dalam pemerintahan

negara Indonesia di dalam ibu kota Jakarta. Dengan begitu, Provinsi DKI Jakarta akan semakin berkembang dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat Jakarta dan daerah lainnya. Konsep pengembangan Ibu Kota melalui The Greater Jakarta yang digagas Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ini, belum secara resmi dibi-

carakan dengan Pemprov DKI. Kendati demikian, Gubernur Fauzi Bowo telah diajak membahas konsep tersebut. “Memang belum ada masukan dari Pemprov DKI pada pertemuan tersebut, karena baru pengenalan konsep saja. Intinya, bagi saya, konsep tersebut bagus dan akan menyegarkan kota Jakarta sebagai Ibu Kota. Karena tidak hanya memperluas wilayah, melainkan membagi fungsi-fungsi kota Jakarta sebagai Ibu Kota,” kata Prijanto di Balai Kota DKI, pekan lalu. Terkait adanya pandangan pengamat yang menilai perluasan Ibu Kota ke empat daerah tersebut sangat aneh,

Prijanto menegaskan pandangan tersebut kurang tepat. Sebab kondisi Jakarta sekarang sudah melebihi daya dukung dalam menampung warga dan beban aktivitas pemerintahan. Buktinya, lanjut Prijanto, jika melihat kota Jakarta di pagi hari dari udara, maka akan terlihat tol Cikampek menuju Jakarta sudah seperti lautan mobil. “Itulah mobil yang akan masuk ke Jakarta. Padahal kita paling ribut soal kemacetan di Jakarta. Kalau memang mobil itu membuat penuh sesak Jakarta, bisa tidak mobil jangan masuk Jakarta?” tanyanya. Menurutnya, lautan mobil bisa dicegah jika di daerah penyangga kota Jakarta diba-

ngun angkutan massal yang nyaman dan murah seperti kereta api dan busway. Atau paling tidak memperluas fungsi kota Jakarta, seperti fungsi pendidikan, fungsi pemerintahan negara, fungsi bisnis dan jasa, fungsi perekonomian dan fungsi lainnya. Dengan begitu mobilitas warga akan terpecah ke berbagai tempat. Wakil Ketua DPRD DKI Triwisaksana mengatakan, pihaknya setuju dengan konsep The Greater Jakarta. Menurutnya, konsep perluasan tersebut sebagai representasi dari konsep megapolitan. Sehingga akan terbentuk sebuah kota besar yang didukung dengan pertumbukan ekonomi yang besar. "Saya setuju dengan konsep tersebut. Konsep itu sama dengan konsep megapolitan sehingga Jakarta akan menjadi lebih luas,” katanya. Ditambahkannya, penduduk DKI sudah sangat padat, dan kepadatannya sudah mencapai 14.000 orang per kilometer pada 2011 ini. Sehingga pengaturan perluasan Jakarta ini harus segera direalisasikan. Karena itu harus ada integrasi dengan wilayah lain. “Jangan pisah-pisah seperti sekarang ini. Kami akan dukung langkah pemerintah untuk mewujudkannya,” kata Triwisaksana. Namun, pihaknya berharap konsep perluasan Jakarta ini harus dikaji lebih dalam agar pada pelaksanaannya berjalan dengan baik. Jangan sampai ketika ketetapan sudah ada, tapi pelaksanannya kurang maksimal. “Sebelum The Greater Jakarta ditetapkan, pemerintah pusat harus segera membuat konsep yang jelas. Sehingga ada gambaran yang jelas,” ujarnya. Sebelumnya, rencana pengembangan wilayah Jakarta dengan konsep The Greater Jakarta yang diusulkan Pre-

JAKARTA KUMUH — Jangan dikira bangunan seperti ini tidak ada di Jakarta, ada diantara gedung mewah

siden Susilo Bambang Yudhoyono mendapat respons positif dari Gubernur Fauzi Bowo. Dia menyatakan setuju dengan adanya perluasan kota Jakarta sebagai ibu kota hingga mencapai wilayah Jawa Barat seperti Sukabumi dan Purwakarta. Hanya saja, konsep tersebut perlu dimatangkan supaya tidak menimbulkan masalah baru di kemudian hari. “Memang presiden dan pemerintah pusat pernah berbicara intensif dengan saya selaku Gubernur DKI. Kami sama-sama merasakan jika menata ibu kota Jakarta dengan ruang yang ada sekarang ini sangat sulit,’’ kata Fauzi Bowo. Sementara itu dalam satu diskusi di LBH Jakarta kemarin, Staf Khusus Presiden Bidang Pembangunan dan Otonomi Daerah, Velix Wanggai menyebutkan bahwa Cikeas disebut-sebut sebagai opasi untuk pemindahan pusat pemerintahan. “Tapi itu bukan opsi utama.” Ujar dia. Ada beberapa opsi wilayah yang saat ini dipertimbangkan oleh pemerintah. Namun Velix belum mau mengungkapkan daerah mana saja yang akan

digodog. Diterangkan Velix, pemerintah serius untuk menjalankan konsep The Greater Jakarta, terutama untuk membuat Jakarta sebagai ibukota, tapi memindahkan pusat pemerintahan. Saat ini, kebijakan yang mengatur hal tersebut sedang diatur. “Nanti ada penataan ruang, bicara tidak bicara batasan administrasi, tapi bicara tentang fungsi-fungsi ruang. Dan ini akan melibatkan Jakarta, Banten dan Jawa Barat. Terutama tata ruang wilayahnya,” jelas Velix. Selain itu, pemerintah juga akan kembali menata ruang Jabodetabek. Tak menutup kemungkinan bakal ada perluasan hingga ke wilayah lain, yakni Purwakarta, Karawang hingga Sukabumi. “Itu yang sedang dibahas, mengatur koordinasi kelembagaan. Bagaimana menata kota Jakarta, di lembaga di daerah Banten, Jabar dan Jakarta. Ada juga Kementerian Lingkungan Hidup, Kementerian PU, Kementerian Perhubungan dan Kementerian Perdagangan,” paparnya. ***


BMKG Cuaca di Sumatera Barat cerah berawan dan berpeluang hujan pada malam hari. Suhu udara 21-32 derajat celcius. Udara 60-92%. Angin bergerak dari barat laut dengan kecepatan 10-12 km/jam. Tinggi gelombang air laut 2 meter.

13

SENIN, 17 JANUARI 2011 M / 12 SHAFAR 1432

MUSCAB PPP KOTA PADANG HARI INI

Selingkar Kota

Tujuh Nama Mengapung

By Pass Juga Langganan Macet PADANG, HALUAN — Belum lagi terwujud mengarahkan masyarakat yang tinggal di zona merah ke wilayah aman di bagian timur Kota Padang, namun ruas jalan-jalan utama di kawasan timur sudah menjadi langganan macet. Setiap jam sibuk, macet pun terjadi. Hampir semua jalan utama ke kawasan timur kota selalu macet seperti Jalan Andas di Jembatan Simpang Haru dan depan Swalayan Citra Andalas, Simpang By Pass Lubuk Begalung, Jalan Alai-Ampang dan Jalan Siteba (depan pasar SitebaI. Bahkan, Jalan By Pass yang bertujuan untuk jalur pintas juga menjadi langganan macet. Ini rutin terjadi di kawasan depan Swalayan One sampai ke Simpang By Pass Taratak Paneh, Kuranji. “Baa lai, jalan tu bana indak batambah gadangnyo, tu macet nyo. Samantaro kendaraan batambah. Tapaso saba se di pabanyak lai,” kata Rizki, salah seorang mahasiswa warga, Kuranji kepada Haluan, Minggu (16/1). “Apo lai kalau ado pulo yang baralek yang rumahnyo di tepi jalan. Sampai jalan ketek macet juo mah,” katanya lagi. Dia berharap janji Pemko Padang yang segera mempelebar jalan serta membangun jalan By Pass jalur 2 segera direalisasikan. Jalan AlaiAmpang yang sekarang kondisinya semakin memprihatinkan hendaknya menjadi prioritas utama, sehingga akes ini bisa lancar. (h/vid)

PADANG, HALUAN — Sekitar tujuh nama mengapung sebagai calon ketua PPP Kota Padang pada Musyawarah Cabang (Muscab) PPP hari ini, Senin (17/1) di Gedung BK3S Sumbar, Jalan Pramuka (depan Gedung KPU Sumbar).

BERBENAH — Nelayan Air Tawar Padang membenahi perlengkapan melautnya setelah merapat di Pantai Air Tawar, Minggu (16/1). Kondisi cuaca yang tak menentu membuat para para nelayan mencemaskan terjadinya badai di tengah laut.

haswandi

Gerakan Optimal Tingkatkan Produksi Pangan

PADANG, HALUAN — Gubernur Sumatera Barat, Irwan Prayitno mengajak bupati dan walikota serius melakukan gerakan peningkatan komodinti pangan, khususnya di daerah-daerah sentra pertanian. Ini penting untuk meningkatkan ekonomi petani dan mengatasi kelangkaan pangan. “Tak ada pilihan, gerakan yang mengarah peningkatan produksi pangan harus dilakukan, termasuk mengalo-

kasikan dana lebih besar untuk menggerakan ekonomi rakyat, diantaranya dengan mengurangi kegiatan biaya belanja aparatur negara, seperti biaya perjalanan dinas,” kata Gubernur diwakili Kepala Biro Humas Pemprov Sumbar, Surya Budi ketika dihubungi, Minggu di Padang (16/1) seputar harga beras yang melambung serta harga pangan lainnya yang tinggi saat ini. Harga beras produksi lokasl misalnya, berada pada kisaran Rp7.000 hingga Rp12.000 per kilogram. Di samping itnggi, persediaanya kini menipis sejak dua bulan terakhir. Akibatnya

harga naik hingga berada posisi cukup tinggi dan bertahan hingga akhir pekan lalu. Beras bermutu asal Solok, satu lumbung beras utama di Sumbar, varietas Sokan, ceredek putih, anak daro kini harga sudah berada pada kisaran Rp9.000 hingga Rp12.000 per kilogram, dan persediaan pada tingkat unit penggilingan padi sangat terbatas, dan sudah berlangsung sejak dua bulan lalu. Menurutnya, harga tinggi diperkirakan kondisi sulit mendapatkan gabah dari petani itu, terkait tingginya serangan hama tikus. Ini pun diper-

kirakan akan berlangsung satu hingga dua bulan ke depan. Solok cukup dikenal memasok dalam jumlah besar kebutuhan beras konsumen di Sumbar, khususnya untuk sejumlah rumah makan. Selain juga memenuhi permintaan konsumen di sejumlah kota di Sumatera, di antaranya Riau, Batam, Jambi, dan Sumatera Selatan. Gelar OPM Sementara itu, Kasi TU dan Umum Bulog Divre Sumbar, Marjoni Busjal, sebelumnya mengatakan guna menstabilkan harga telah dilakukan

dengan menggelar Operasi Pasar Murni (OPM) pada 47 titik di wilayah Kota Padang, sampai pada posisi Rabu (12/ 1) sudah memasuki hari ke 13 dengan harga Rp6.300/kg. OPM yang dilakukan Bulog, bekerjasama dengan kalangan pedagang pengecer pada pasarpasar tradisional dan di sejumlah pedagang pengecer di permukiman kota itu. “Hingga posisi Selasa atau hari ke 12 OPM digelar sudah terserap sebanyak 123 ton beras impor asal Vietnam itu. Rata-rata 500 kg/hari untuk setiap pedagang pengecer,” katanya. (h/ant)

ANGGOTA DPRD SOAL MUTASI PEJABAT PEMKO

Jangan Ada Lagi Jawaban “Saya Baru Disini Pak”

PADANG, HALUAN — Anggota DPRD Kota Padang meminta agar mutasi besarbesaran di lingkungan Pemko Padang yang akan dilaksanakan walikota dalam waktu dekat benar-benar sesuai dengan tugas, pokok dan fungsi (Tupoksi) serta memahami bidang dinasnya. Sebab, selama ini sering terjadi ketika rapat di DPRD, jawaban kepala dinas atau yang mewakili ketika diberi pertanyaan oleh forum di bidang dinasnya, “Saya baru disini Pak, jadi belum mengerti.” “Jika ini jawaban pejabat Pemko, berarti pejabat itu tidak mengerti dengan bidang

tugasnya. Kami tidak ingin, mutasi yang dilakukan Pemko Padang tidak sesuai dengan keahliannya, sehingga bisa berdampak dengan kinerja organisasi yang ditempatinya,” kata Anggota Komisi II DP RD Kota Padang Hendri Septa kepada Haluan, Minggu (16/1). Lebih lanjut dikatakannya, kepala dinas yang akan dimutasi nanti adalah orang yang berlatar belakang di dinas tempat ia pernah bekerja sebelumnya, sehingga dia lebih menguasai kinerja organisasinya. Kalau ditempatkan ke dinas yang baru, tentunya tidak memahami bahkan belajar dulu agak setahun. “Ini penting menjadi per-

hatian Pemko, karena jika salah penempatan pejabat, berdampak terhadap kinerja organisasi. Akibatnya, suatu dinas itu terkendala dalam pencapaian target PAD. Jadi tak main-main, bekerja di dinas mencapai target,” kata Anggota Fraksi PAN DPRD Kota Padang ini. Ia menilai, selama ini pejabat baru yang baru menempati suatu dinas. Ketika, diajak rapat kerja jawabnya selalu “saya baru didinas ini, jadi belum mengerti”. “Kami didewan, tidak mau mendengar pernyataan seperti itu. Hal senada juga dikatakan Anggota Komisi II, Irwan Fikri. Menurutnya, meskipun staf ahli sudah ada disetiap

dinas. Namun, kepala dinas itu harus juga menguasai tupoksinya. Karena, kalau masih mengandalkan staf ahli, lebih baik tidak usah ada kepala dinas. Selain itu, bagi kepala dinas yang berhasil menjalankan tupoksinya agar diberi reward. Sedangkan, yang gagal dalam melaksanakan tugasnya diberikan punisment. Dengan begitu, keadilan terhadap seluruh pegawai. Menurutnya, ada beberapa dinas yang perlu dimutasi seperti, Dinas Pendidikan, Dinas Pariwisata dan Dinas Kesehatan. Sementara itu, Sekretaris Daerah Kota Padang, Emzalmi mengatakan, Pemko Padang

selama ini melaksanakan mutasi sesuai prestasi kerja pegawai. “Sebelum ditempatkan saat mutasi, pejabat itu dinilai oleh Baperjakat berdasarkan hasil evaluasi yang diusulkan masing-masing unit kerja. Jadi hasil Baperjakat yang menempatkan nantinya,” katanya. Mutasi merupakan hal biasa dalam strutur organisasi pemerintahan, karena mutasi merupakan tuntutan organisasi. Mutasi bisa bergulir setiap saat, seiring terjadinya pension atau hal lain. Rencananya, mutasi di pemko Padang berlangsung dalam pekan ini. (h/ade/vid)

Mereka yang merupakan kader terbaik PPP Kota Padang itu adalah Feri Mahyudin, Yuliambran, Irwan Fikri, Jawardi, Irwan Syofian, Deni Setiadi dan Syfril B (incumbent), ketua PPP Padang yang menjabat sekarang. Sementara, kader PPP lainnya, Maidestal Hari Mahesa yang disebut-sebut pantas memimpin PPP Padang kedepan ternyata tak maju pada bursa calon ketua yang dipilih pada sesi terakhir Muscab nanti. Saat dikonfirmasi Haluan tadi malam (16/1), Esa sapaan akrab Maidestal Hari Mahesa mengaku memang banyak kader dan rekan-rekan meminta dirinya maju pada Muscab. Namun karena duduk di kepanitiaan Muscab, dan terakhir diamanahkan Ketua DPW, Eipyardi Asda sebagai ketua pelaksana Muscab, maka Esa urung dulu berpikiran mencalonkan diri sebagai calon ketua PPP, namun lebih berkonsentrasi menyukseskan Muscab PPP Padang tersebut. Muscab PPP Padang batal dilaksanakan Sabtu (15/1) dan terpaksa diundur Senin (17/ 1) hari ini, karena Ketua DPW PPP Sumbar, Epiyardi Asda tak puas dengan persiapan pelaksanaan Muscab di bekas Kantor PPP Purus, Padang. “Malu saya, kalau Muscab

PPP di bekas Kantor DPW ini. Ini Kota Padang, nilai jual partai justru pusatnya di sini,” kata Epiyardi saat ditemui di bekas kantor PPP itu, Sabtu (15/1). Untuk pelaksanaan Senin, Epiyardi langsung menunjuk Maidestal Hari Mahesa sebagai kader utama partai berlambang ka’bah itu sebagai pelaksana untuk pelaksananaan Muscab tersebut. Dia mengakui, tidak puas dengan pelaksanaan Muscab PPP Padang yang mestinya berlangsung Sabtu itu, karena tidak memberikan nilai plus bagi marwah PPP Di samping persoalan tempat, banyak lagi persoalan teknis yang dinilai kurang siap untuk sebuah pelaksanaan Muscab. Makanya, dia menunjuk Esa, sapaan akrab Maidestal yang saat ini duduk di Komisi I DPRD Padang untuk melanjutkanya. Wakil Ketua DPW PPP Sumbar, Amora Lubis mengatakan, Muscab PPP Padang itu bukan ditunda, melainkan diskor. Muscab digelar mulai pukul 10.00 WIB dengan agenda membahas program PPP kedepan menyongsong Pemilu 2014, kemudian laporan pertanggungjawaban pengurus sebelumnya, dan terakhir memilih struktur kepengurusan yang baru. (h/ade/ vid)


SENIN, 17 JANUARI 2011 M 12 SHAFAR 1432 H

Sentral Kota 14

Polresta

0751-93535

Damkar

0751-92113

DPRD

0751-690960

BPBD

0751-91547

Walikota

0751-92202

RSUD

0751-93550

Monika ditemukan Tewas di Sungai PADANG, HALUAN—Monika, 23, ditemukan tewas di aliran sungai tepi Jalan Ampera, Lubuk Kilangan, Sabtu (15/1), sekitar pukul 15.30 WIB. Di sekujur tubuh warga Parak Kopi, Kelurahan Parak Kopi, Kecamatan Padang Utara, Kota Padang ini ditemukan luka robek dan pakaiannya sudah tak utuh lagi, karena celana yang dikenakannya sudah tidak ada lagi. Identitas Monika diketahui setelah mayatnya dibawa ke Rumah Sakit M Djamil Padang. Jasad Monika dikenali salah seorang keluarga yang mendapat informasi mengenai penemuan mayat tanpa identitas di Lubuk Kilangan, Minggu (16/1) siang. Kini jasad Monika telah dikebumikan pihak keluarga di pemakaman umum Tunggul Hitam. Puluhan keluarga besar dan masyarakat setempat ikut mengantarkan jasad Monika. Selama ini wanita muda itu bekerja di Malaysia. Sejak tiga bulan lalu, Monika pulang ke Padang, tapi beberapa hari terakhir Monika meninggalkan rumah. “Sejak tinggal di Padang, korban sering sakit dan kemasukan makhlus halus. Sekitar pukul 12.00 WIB, ia berangkat dari rumah dalam keadaan gelisah dan mengatakan kata-kata aneh,” ujar kakak Monika. Selain itu, Monika juga diduga mengalami masalah kejiwaan, hingga sering keluar dari rumah tanpa sepengetahuan keluarga. Sementara penyebab tewasnya Monika hingga saat ini masih penyelidikan pihak kepolisian. “Di lihat di lokasi kejadian, bisa saja korban terluka, karena banyaknya batu di dasar sungai,” ujar Kapolsek Lubuk Kilangan Kompol Sarminal. Namun untuk memastikannya, jajaran Kapolsek tetap melakukan penyelidikan, dengan meminta keterangan dari beberapa orang dan melakukan pengembangan. Jasad Monika, pertama kali ditemukan warga yang sedang memancing di aliran sungai, karena tidak percaya adanya mayat, pemancing tersebut tidak memberitahukan kepada siapapun. Beberapa jam kemudian, warga tersebut terkejut, saat bagian tubuh Monika kelihatan, akhirnya ia memutusakan memberitahukan kepada warga sekitar dan pihak kepolisian. (h/nas)

Dua Tersangka Jambret Ditangkap PADANG, HALUAN—Dua tersangka jambret, Rizki, 20, dan Anggi,17, ditangkap di dua tempat terpisah. Riski ditangkap Tim Buser Polresta Padang di Jalan Belanti, Lolong, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, Sabtu (15/1) sekitar pukul 22.15 WIB. Dari warga Jalan Gunung Pangilun, Kecamatan Padang Barat, Padang ini didapat barang bukti satu unit sepeda motor jenis Yamaha Mio, BA 6452 WE. Penangkapan terhadap Riski berawal dari laporan warga yang menyebutkan, ia telah dijambret seorang pemuda. Warga yang dijambret menyebutkan ciriciri tersangkanya. Berdasarkan laporan tersebut, beberapa petugas langsung melakukan penyelidikan. Hasilnya, diduga Riski sebagai pelaku jambret tersebut. Riski berhasil ditangkap tanpa perlawanan. Riski dibawa ke Mapolresta Padang untuk proses lebih lanjut. “Pengakuan Riski, ia beraksi bersama rekannya. Hingga kini petugas masih memburu rekannya,” ujar Kasat Reskrim Polresta Padang KP Bambang Suharyono SIK. Sementara Anggi diciduk Tim Reskrim Polsek Padang Selatan, Jumat (14/1) sekitar pukul 18.00 WIB. Warga Jalan Pemancungan, Kelurahan Pasar Gadang Kecamtan Padang Selatan ini telah diamankan di Polsek Padang Selatan. Dari informasi yang diperoleh dari tersangka, dalam menjalankan aksinya, dia tidak sendiri. Untuk itu pihak Polsek Padang Selatan terus melakukan pengembangan. Saat ini rekan dari resedivis dalam kasus penganiayaan itu masih dalam pengejaran petugas. Penangkapan terhadap Anggi juga berawal dari informasi warga. Dari informasi tersebut pihak kepolisian langsung melakukan pengintaian. ”Kita akan melakukan pengejaran terhadap semua tersangka kejahatan,” kata Kapolsek Padang Selatan, AKP Nuaraida. (h/nas)

Haswandi

KEJUARAAN JAKARTA PRESIDEN CLUB

Tim Dragon HBT Padang Juara PADANG, HALUAN —Tim Dragon and Lion Dance Himpunan Bersatu teguh (HBT) Padang meraih juara pertama dalam kejuaraan Jakarta Presiden Club (JPC). Hasilnya secara resmi diumumkan Minggu malam (16/1).

Kejuaraan JPC digelar dua hari (15-16/1) di Grogol. Tim Dragon and Lion Dance menyisihkan peserta yang berasal dari Belitung Timur, Bangka, Cirebon, Pontianak, Surabaya, Medan, Bekasi, Jawa Tengah dan Jabotabek. Sementara, juara II diraih Ching Lung dari Bekasi, juara III Ching Lung dari Bekasi juga. Tokoh HBT, David Alwie melalui telpon menyebutkan, raihan ini merupakan sebuah prestasi yang membanggakan, tidak hanya bagi HBT, tapi juga untuk

Sumbar. “Senang sekali. Bangga pada anak-anak,” ujarnya. Dalam kejuaraan tersebut, Tim Dragon and Lion Dance menampilkan permainan naga yang panjangnya 18 meter, dengan berat kepala 2,5 kg, tinggi tongkat 1,95 meter. Ia dimainkan dengan 10 orang penggerak naga, satu orang pembawa bola naga, dan 5 pemusik. Tim Dragon and Lion Dance Himpunan HBT Padang, sebelumnya, acap meraih prestasi

tingkat international. Ia menjadi finalis kejuaraan international pertandingan naga di Malaysia (2001). Di tahun 2002, finalis kejuaraan naga international juga di Malaysia. Tahun 2004, finalis kejuaraan naga international di China. Raihan ini melengkapi prestasi yang pernah diraih sebelumnya. Tim Dragon and Lion Dance meraih tropi dari presiden. Rencananya, pemenang dari kejuaraan ini mewakili Indonesia di Sea Games 2011. JPC diikuti tim-tim dari provinsi di Indonesia. Pada 2011, pesertanya dari Belitung Timur, Bangka, Cirebon, Pontianak, Surabaya, Medan, dan Jabotabek. Dari Sumbar, hanya diwakili Tim Dragon and Lion Dance.(h/adk)

NAGA – Tim Naga dari Himpunan Bersatu Teguh (HBT) Padang meraih posisi I pada Kejuaraan Jakarta Presiden Club di Jakarta yang digelar tanggal 15 dan 16 Januari 2011. Atraksi Tim Naga HBT Padang, saat latihan Kamis (13/1)..

Kasus Perusakan Kios Darurat Masih Disidik

PADANG, HALUAN—Kasus perusakan kios darurat secara bersama-sama yang dilaporkan Pemko Padang, Jumat (14/ 1), saat ini masih dalam penyelidikan pihak Polresta Padang. “Pihaknya masih menangani kasus perusakan beberapa kios darurat, ketika aksi massa Aliansi Persatuan Pasar (APP) Padang. Penyidik masih mendalami kasus tersebut dan hingga kini penyelidikan masih sedang berlangsung,” ujar Kasat Reskrim Polresta Padang Kompol Bambang Suharyono SIK. Petugas masih menyelidiki apa yang terjadi di lokasi kejadian, dengan mengumpulkan semua alat bukti atas pengrusakan kios darurat ketika aksi demo tersebut. “Penyidik baru meminta keterangan dari pelapor atas kerusakan kios darurat yang berada di Jalan Imam Bonjol depan Pertokoan Atom Center,” jelasnya. Kasus perusakan kios darurat dilaporkan Kepala Kesbangpol Erios Rahman dan Kabag Dinas Perindustrian dan Perdagangan Padang, Zalbadri ke Polresta Padang, dengan terlapor Ketua Aliansi Pedagang Pasar Raya (APP), Jumat (14/1). Laporan yang dilakukan oleh Pemko Padang itu, tercatat dalam laporan Mapolresta Padang dengan nomor surat 78/K/I/2011- Resta. (h/nas)

Dalam Dua Pekan Bulog Suplai 415 Ton Beras PADANG, HALUAN —Dalam dua bekan belakangan, yakni sejak 30 Desember 2010 hingga Minggu (16/1) , Perum Bulog telah mensuplai 415 ton beras untuk operasi pasar (OP), beras bulog murah di Sumbar. Operasi beras murah itu dilakukan di 136 titik, mulai di kawasan pasar, hingga ke tempat pemukiman warga. Perum Bulog akan terus melakukan operasi beras murah selagi dibutuhkan masyarakat banyak. “Jika operasi pasar ini masih dibutuhkan, kami akan siap melayani. Kami akan terus

melakukan operasi hingga harga beras stabil,” ujar Kasi TU dan Umum Perum Bulog Divre II Sumbar Marjoni Bustal ketika dihubungi Haluan tadi malam. Ia mengatakan, stok beras bulog saat ini mencapai 3.900 ton, mencukupi kebutuhan untuk 5 hingga 6 bulan ke depan. Ia berharap, masyarakat untuk tidak khawatir akan ketersediaan beras bulog. Dalam operasi pasar, beras bulog dijual dengan harga Rp 10. 080 pergantang. Bagi masyarakat yang membeli beras bulog di

operasi pasar, masing-masing masyarakat dibatasi membeli beras, maksimal 10 gantang. “Pembatasan ini bertujuan untuk pemerataan. Disamping itu, pembatasan ini dilakukan, agar semua masyarakat ekonomi lemah kebagian beras murah,” tambah Marjoni. Untuk setiap kios atau kedai, Perum Bulog mensuplai 500 kilo atau setengah ton setiap harinya. Dengan cara ini diharap, tidak ada pedagang yang melakukan monopoli penjualan beras di saat harga beras tidak stabil. (h/wan)

HASWANDI

TABRAK PROBODEN – Meski rambu-rambu proboden telah dipajang di simpang Jalan Imam Bonjol Padang, namun kendaraan roda dua dan roda empat tetap menabrak proboden tersebut. Padahal proboden baru ini bertujuan untuk mengantisipasi kemacetan di Jalan Imam Bonjol Padang yang kian sempit oleh bangunan kios darurat.

MINANG AIRO MODELING

Pesawat Airomodeling Lebih Murah Dirakit Sendiri

Haswandi

AEROMODELLING – Miniatur pesawat terbang melaju di udara di kawasan Lanud Padang, Minggu (16/1). Perlengkapan dan suku cadang yang susah dicari, ditambah biaya yang cukup tinggi membuat Aeromodelling kini masih langka di Kota Padang.

PADANG, HALUAN — Aeromodeling bukanlah hobi yang mahal, jika pecandunya bisa merakitnya sendiri. Jika dirakit sendiri, pesawat airomodeling hanya bermodalkan sekitar Rp5 hingga Rp6 Juta saja. “Lain halnya jika pesawat tersebut dibeli di toko-toko yang ada di Jakarta harganya mencapai puluhan juta,” kata Ketua Minang Airomodeling, Asrial, kepada haluan, di selasela latihannya di Lanud Tabing Padang, Minggu (16/1). Atas dasar itulah, kini Minang Airo Modeling tidak

hanya melatih para atlit mengendalikan pesawat airomodeling dengan remot kontrol, tetapi juga memberikan pelatihan merakit pesawatnya. Bahan yang digunakan untuk membuat pesawat airomodeling dipesan dulu ke Jakarta, karena onderdilnya tidak ada di Sumatera Barat. Onderdil pesawat airomodeling diproduksi Jepang dan Cina. Onderdil pesawat airomodeling, adalah kayu balsa, kayu paling ringan dibandingkan kayu-kayu lainnya untuk merangkai badan dan sayapnya. Resiver untuk

menangkap sinyal radio yang ada diremot kontrol, mesin dan kalbulator. “Bahan bakar yang digunakan telah dicampur, yakni campuran nitro dan metano, akan jadi castrol oil yang sama dengan minyak jarak,” tutur Asril. Saat ini, Minang Airo Modeling memiliki seorang mekanik, yang ahli merakit pesawat dengan panjang badan dan sayap sekitar 1 meter itu. “Nama mekaniknya, Fijai,” kata Asril. Lama waktu mengerjakan pesawat yang memiliki besar

badan sebesar paha orang dewasa dan lebar sayapnya sekitar 30 cm itu sekitar 1 minggu lebih. Untuk sementara, seluruh anggota komunitas yang tergabung dalam Minang Airo Modeling cukup memesan padanya. “Apa pun bentuk dan jenis pesawat asli di dunia ini sekarang sudah bisa kita buatkan modelingnya. Sekarang pesawat airo modeling pesanan rekan-rekan komunitas yang sedang dalam pengerjaan di rumah ada enam buah unit. Tidak berapa lama lagi akan selesai,” kata Fijai. (h/dfl)


SENIN, 17 JANUARI 2011 M 12 SHAFAR 1432 H

Dari Kelurahan

Satelit Kota Pemekaran Kecamatan Mulai Dibahas

15

Tertibkan Pasar Tumpah

KEMACETAN dan kesemberautan yang terjadi di pasar tumpah seperti Pasar Siteba, Pasar Belimbing dan Pasar Bandar Buat, merupakan sebuah hal yang telah menjadi pemandangan sehari-hari masyarakat. Namun sayangnya, instansi terkait yang ditugaskan menertibkan arus lalu lintas di depan pasar tersebut tidak bisa berbuat banyak. “Kondisi itu sebenarnya mudah diselesaikan kalau semua pihak mau mematuhi aturan yang berlaku. Namun semua pihak tak mau memerhatikan hal itu, akibatnya saling berebutan menjadi hal yang biasa,” kata ketua DPC PPP Padang, Syafril B, kemarin. Instansi terkait, baik kepolisian maupun satpol PP yang bertugas menertibkan arus lalu lintas di depan pasar, kata dia harus menjalankan tugasnya secara maksimal. Jika tidak, maka kondisi sebagaimana biasa ditemukan akan terus terjadi dan menjadi bagian dari pasar itu sendiri. “Kemacetan di depan pasar tumpah memang sebuah konsekwensi, namun sebenarnya hal itu bisa diantisipasi. Inilah yang harusnya menjadi tugas dari pemerintah daerah,” imbuhnya. Syafril yang tinggal tak jauh dari Pasar Siteba merasakan langsung dampak dari pasar tumpah tersebut. Bahkan pada pagi dan sore hari, di sana kemacetan menjadi bagian yang tak terpisahkan. “Ini terjadi hampir setiap hari, namun anehnya tak juga ada upaya untuk menertibkannya,” kata dia menambahkan. Kondisi arus lalu lintas yang bermasalah, menurutnya semakin menjadi-jadi dengan rendahnya kesadaran pengendara ojek dan angkutan kota yang berhenti seenaknya. “Kalau ada petugas, tentu tidak akan ditemukan kebandelan ini. Untuk itu, pemerintah daerah memang perlu mencari alternatif dan juga antisipatif kalau memang menginginkan arus lalu lintas di depan pasar tumpah menjadi lebih lancar,” katanya mengakhiri.(h/ted)

PADANG, HALUAN—Keinginan Pemko Padang untuk meningkatkan pelayanan dan mendekatkan pelayanan itu ke masyarakat dalam bentuk pemekaran kecamatan mulai membuahkan hasil. Jika tiga tahun lalu rencana itu baru sebatas program yang diturunkan ke masyarakat dalam bentuk pooling, besok (Selasa) mulai dibahas di DPRD Padang.

Andika

PERKAMPUNGAN NELAYAN-Rencana Pemko Padang “membersihkan” kawasan pesisir pantai yang masuk zona merah dari pemukiman penduduk, di satu sisi adalah program yang cukup bagus. Namun di sisi lain, akan membuat perkampungan nelayan akan hilang di pesisir Pantai Padang.

Albert Hendra Lukman Evakuasi Jalur Merah tak Mudah

PADANG, HALUAN—Rencana Pemko Padang untuk mengosongkan kawasan pesisir pantai dari pemukiman penduduk ke kawasan timur, masih dianggap terlalu mengada-ada. Sebab, untuk melakukan evakuasi warga tersebut, tidaklah perkara mudah dan membutuhkan anggaran yang tidak sedikit. Selain itu, membiasakan masyarakat yang tinggal di pesisir pantai dengan alam kawasan timur yang didominasi persawahan dan perkebunan tidaklah semudah membalik telapak tangan. “Itu rencana yang menurut saya terlalu ambisius, karena hal itu

tidaklah gampang untuk diterapkan,” kata anggota DPRD Kota Padang, Albert Hendra Lukman kemarin. Menurut kader PDI Perjuangan ini, apa yang direncanakan Pemko Padang untuk meminimalisir jatuhnya korban seandainya bencana tsunami datang menerjang memang cukup bagus. Namun dalam perealisasiannya akan menghadapi sejumlah kendala yang tak ringan. Diantaranya terkait anggaran untuk evakuasi, kesiapan daerah penerima dan yang terpenting apa yang disiapkan pemerintah untuk pemberdayaan ekonomi warga

pesisir itu. Pemerintah kata Albert, harusnya menerapkan skala prioritas dalam pelaksanaan program kerja. Jika tidak, maka kegagalan demi kegagalan akan tetap ditemui dalam pelaksanaannya di lapangan. “Seharus kendala yang akan mengiringi sebuah program kerja, juga menjadi sebuah hal yang harus dikaji sebelum sebuah kegiatan dilakukan,” tuturnya. Syafri (42), masyarakat nelayan di kawasan Purus saat ditanya terkait rencana Pemko Padang tersebut, hanya tertawa kecil. “Ada-ada saja. Bagaimana

mungkin kami yang biasa menangkap ikan di laut harus tinggal di pinggir sawah. Harusnya pemerintah juga memerhatikan hal ini,” katanya beralasan. Kalau rencana tersebut tetap diterapkan, justru masyarakat di perkampungan nelayan yang akan dirugikan. Karena itu, Syafri meminta pemerintah kembali mengkaji ulang rencana tersebut. Sebagaimana yang ditulis Haluan, dua hari lalu, Pemko Padang berencana membersihkan kawasan pesisir pantai yang masuk zona merah ke kawasan timur yang dianggap lebih aman dan bersahabat.(h/ted)

“Dari tiga kecamatan yang direncanakan untuk dimekarkan yaitu Pauh, Kuranji dan Koto Tangah, baru Koto Tangah yang telah menemui titik terang,” kata asisten tata praja Pemko Padang, Syafril Basyir kemarin. Walau belum bisa memastikan jumlah daerah yang akan dimekarkan dari daerah induk Koto Tangah yang berpenduduk lebih dari 180.000 jiwa, namun dalam rencana yang diprogramkan Pemko Padang, Koto Tangah bisa menjadi tiga kecamatan baru. “Jumlah itu tentu berkait erat dengan jumlah penduduk yang cukup besar di Koto Tangah,” ucapnya. Pembahasan menyangkut rencana pemekaran Kecamatan Koto Tangah itu, kata Syafril telah melalui tahapan yang cukup panjang. Dan setelah ada persetujuan dari elemen masyarakat setempat, baru hal itu dibicarakan. Mantan Camat Bungus Teluk Kabung ini menjelaskan, pemekaran

SYAFIL BASYIR

wilayah kecamatan dilakukan bukanlah dalam rangka bagi-bagi jabatan. Namun bertujuan untuk lebih meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Ketua Komisi I DPRD Padang, Jumadi yang dihubungi terpisah, membenarkan rencana pembahasan itu. Menurutnya, keinginan tersebut datang dari masyarakat dan bukan dari dewan. “Pembahasan itu dilakukan lusa (besok), melibatkan eksekutif, legislatif dan tokoh masyarakat setempat,” katanya. Terkait rencana pemekaran itu, Jumadi berharap agar pemerintah sebelumnya bisa melengkapi sarana prasarana penunjang, sehingga saat sebuah wilayah dimekarkan bisa langsung berjalan. “Mudah-mudahan apa yang dibi8carakan membuahkan hasil sebagaimana yang diharapkan,” katanya mengakhiri.(h/ted)

net PEDAGANG yang menggelar dagangannya hingga ke pinggir jalan, membuat arus lalu lintas di sejumlah pasar tumpah menjadi macet dan semberaut.

Terbit sejak 1948 PO RIAU KEMBAR MANDIRI Xenia 1.0 Xenia 1.3 Luxio GM Minibus GM Pick Up Terios Hub :

DP15.585.000 Angs 3.025.000 DP 18.176.000 Angs 3.556.000 DP 15.288.000 Angs 3.708.000 DP 16.829.000 Angs 3.059.000 DP 9.125.000 Angs 2.480.000 DP 19.204.000 Angs 4.074.000 081266115060 (0751) 8200228

MUKHLIS

BIRO PERJALANAN EXECUTIVE Padang, Pekanbaru, Perawang, Pangkalan Kerinci, Duri, Dumai, Bagan Siapi-api

ANGKUTAN SEWA EXECUTIVE

CV. ANDALAS PRIMA TOUR - TRAVEL & RENT CAR

put Jem r Anta t a la A m

: DHARMASRAYA

PADANG : BATUSANGKAR : MUARALABUH

Jl. Joni Anwar (Depan ACC) Telp. (0751) 7822218, HP. 085263014057

Jl. Perintis Kemerdekaan No. 25 (Depan RSUP M Djamil) Padang T. 0751-32280, 085263252538, 081374134958

TANAH DIJUAL

PINDAH ALAMAT

Jl. Raya Simpang Empat Ujung Gading, Pasbar (900 m dari Simp. Lampu Merah Samp. Ktr Bupati), LT 7882 m2, SHM, Cocok utk Ruko / Perumahan. Hub : 081374743809. T.P

CV. BINTANG MANDIRI JAYA Biro Perjalanan Executive Padang - Dharmasraya Jl. Khatib Sulaiman No. 1 Padang Telp. 8506777, HP. 081374180777, 081374939777

DICARI MITRA USAHA

Tour & Travel

Bus Pariwisata 48 Seat 28 Seat

PT. KBK Cargo

KIRIMAN BARANG KILAT DOMESTIC & INTERNASIONAL

PAKET - DOKUMEN - GARMEN, SPAREPARTS SPD MOTOR, BARANG PROYEK, PENGEPAKAN & PENGANGKUTAN - BARANG PINDAH, DLL PADANG : Jl. Perintis Kemerdekaan No. 15 Jati Telp. 33201, 28230, HARYS : 082170 113 222, 0811 66 9541. BUKITTINGGI : 081363779696, 083180191580

Biro Perjalanan Wisata (Tour & Travel) - Peluang Pelaksana Perjalanan Haji / Umroh - Paket Umroh - Agen Tiket Airlines - Bus Pariwisata - Lokasi Pusat Kota Jl Utama Padang MENCARI MITRA USAHA SERIUS HUBUNGI : 33201, 0811669541

NUSANTARA AC Jl. Gajah Mada (Simp Tinju) Padang Telp. (0751) 7711802 Mengerjakan / Menjual : - Isi Freon AC Mobil - Spare Part - Service Perbaikan - Pemasangan Bekas / Baru

ADEK : 08126752801

RUKO DIJUAL Jl. M. Hatta No. 17 Simpang Anduring, Padang, LT 110 m2, LB 60 m2 X 3 Lantai, atau Total LB 180 m2, 2 Pintu, SHM, Listrik PLN 2200 VA, Bangunan Baru 1,5 Tahun. Hub : 085278394999

CV. ADTUIL Photo Copy dgn Teknologi XEROX

- Copy A4, A3, A2, A1, A0 - Copy Warna - Print dan Scan A3

CV. AKSARA ADHIKARYA

Percetakan & Supplier Jl. A. Yani No. 48 Padang Telp. (0751) 890448

BOOKING TIKET

KETAPING JAYA Tour & Travel

Jl. Prof. Hamka Padang (Samping BNI UNP) T. 0751-7874240, 447806

Menyediakan Mobil Rental & Antar Jemput Bandara

081363101400, 0751-7878400

LOWONGAN KERJA

3 Orang

Jl. Abdul Muis No. 16 F Padang Telp. (0751) 31105

Laki-laki Bagian Percetakan

TANAH DIJUAL

KEHILANGAN

Tamatan SMA/SMK Mesin

Jl. Raya Simpang Empat Ujung Gading, Pasbar (900 m dari Simp. Lampu Merah Samp. Ktr Bupati), LT 7882 m2, SHM, Cocok utk Ruko / Perumahan. Hub : 081374743809. T.P

STNK BA 6985 SP. AN. SYAHRUNAR,SH. HILANG DALAM KOTA PADANG PANJANG. BAGI YANG MENEMUKAN HARAP LAPOR KE POS POLISI TERDEKAT

Syarat :

Surat Lamaran ditujukan ke

HAWAII OFFSET Jl. Imam Bonjol No. 51 Padang


SENIN, 17 JANUARI 2011 M 11 SHAFAR 1432 H

Rantau Jalinsum Kian Hancur

16

Lintas Rantau

Gempa tak Timbulkan Kerusakan

BANDA ACEH, HALUAN — Gempa yang terjadi tiga kali di kepulauan Simeulue Provinsi Aceh pada Sabtu (15/1) dilaporkan tidak menimbulkan kerusakan bangunan dan korban jiwa. “Syukur hingga saat ini tidak ada kerusakan bangunan dan korban jiwa akibat gempa yang terjadi kemarin, semua baik-baik saja” kata anggota DPRD Kabupaten Simeulue, Rahmad di Sinabang, Minggu. Gempa tektonik berkekuatan 5,9 skala Ricter (SR) dan 5 SR yang terjadi secara berturut-turut, pada Sabtu mulai pukul 18:23:54 WIB, 18:45:19 WIB dan 18:45:19 WIB mengakibatkan sebagian warga kepulauan itu panik. “Seluruh masyarakat terutama yang berdomisili di pesisir pantai berhamburan keluar dari bangunan, bahkan sebagian kecil lari ke arah gunung karena takut gelombang tsunami. Informasi yang diperoleh dari situs resmi Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebutkan, gempa pertama terjadi pada 18:23:54 WIB dengan kekuatan 5,9 SR. Gempa di darat terjadi pada episentrum 2,39 LU - 96,21 BT atau sekitar 19 Km arah barat daya kota Sinabang dengan kedalaman 32 km. Guncangan gempa kedua terjadi pukul 18:36:06 WIB dengan kekuatan 5 SR, pada episentrum 2,35 LU - 96,22 BT atau berada sekitar 21 Km arah barat daya kota Sinabang, dengfan kedalaman 26 kilometer. Gempa ketiga berkekuatan sama yakni 5 SR kembali terjadi pada pukul 18:45:19 WIB yang berada pada 2,35 LU - 96,36 BT. Gempa terjadi pada kedalaman 15 kilometer dengan pusat berada di 14 kilometer arah selatan Kota Sinabang. (ant)

Waspadai Gelombang 6,5 Meter BENGKULU, HALUAN — Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika menghimbau kepada warga nelayan di pesisir Provinsi Bengkulu agar mewaspadai gelombang laut di perairan Enggano tingginya berkisar antara tiga hingga 6,5 meter. Gelombang berketinggian 6,5 meter itu sangat membahayakan perahu dan semua jenis kapal, kata analisis Badan Meterologi Klimatologi dan Geofisika pada stasiun Meteorologi Fatmawati Soekarno Bengkulu, Minggu. Ia mengatakan, prakiraan angin di Samudra Hindia Barat Bengkulu berhembus dari arah barat sampai utara dengan kecepatan antara 10-22 knot dan tinggi gelombangnya antara 1,25 hingga tiga meter. Sedangkan angin di perairan Bengkulu berpelung berhmebus dari arah barat sampai dengan timur laut dengan kecepatan antara 0518 knot dan tinggi gelombangnya berkisar antara 0,75 hingga 2,5 meter. Mengenai cuaca, katanya, berpeluang banyak berawan hingga hujan pada malam hari, dengan suhu udara antara 23-31 derajat celcius dan kelembabannya antara antara 58-96 persen. Gelombang tinggi mencapai 6,5 meter itu juga berpelung terjadi hingga perairan Lampung dan Selat Sunda, katanya. Seorang pengusaha ikan di kawasan pelabuhan Pulau Baai Bengkulu Robin mengatakan, tinggi gelombang tak menentu saat ini membuat nelayan was-was untuk melaut. “Kita sudah mempersiapkan bekal nelayan untuk melaut, namun dalam jarak tertentu dan sesuai petunjuk BMKG,” katanya. (ant)

BANDARLAMPUNG, HALUAN- Jalan lintas Sumatera (Jalinsum) di wilayah Bandarlampung makin hancur karena tidak kunjungnya perbaikan jalan utama itu, sehingga semua pengemudi harus melakukan gerak zig-zag untuk menghindari jalan yang berlubang cukup dalam.

Berdasarkan pemantauan di Jalinsum wilayah Bandarlampung, Minggu, kerusakan jalan terparah terdapat mulai Rajabasa hingga Pelabuhan Panjang. Kerusakan jalan lintas sepanjang 18,5 km itu sudah sangat parah sehingga hampir semua pengemudi yang melintasinya harus melakukan gerak zig-zag untuk menghindari jalan rusak tersebut, seperti di perempatan Kalibalok. Bus penumpang dan truk barang juga melakukan “zig-zag” sehingga mengancam keselamatan pengguna jalan lainnya. Jalan rusak bahkan mencakup sampai tiga perempat lebar jalan sehingga selain membahayakan keselamatan berlalu lintas, juga memacetkan arus lalu lintas. Di perempatan Kalibalok bahkan semua badan jalan sudah hancur, sehingga arus kendaraan selalu macet panjang. Sejumlah warga Bandarlampung mengharapkan pemerintah segera memperbaiki dan melebarkan jalan lintas Sumtara di wilayah mereka, karena sebagian besar barang eksporimpor Sumatera bagian selatan dikirimkan atau didatangkan

ANTARA

LAUTAN SAMPAH — Sejumlah nelayan payang mempersiapkan peralatannya sebelum melaut di pesisir yang dipenuhi sampah, Perairan Teluk Lampung, Lampung, Sabtu (15/1). Para nelayan Payang menyebutkan Pesisir Pantai Desa Sukaraja, Bandar lampung awalnya merupakan pasir putih bersih, namun secara perlahan berubah menjadi lautan sampah. melalui Pelabuhan Bakauheni Bandarlampung. Seluruh truk yang hendak ke pelabuhan internasional itu melalui jalan lintas di wilayah Bandarlampung. “Jalinsum itu disebutkan diperbaiki tahun lalu, namun tidak kunjung dilaksanakan. Disebutkan lagi diperbaiki pada Januari 2011, namun sampai sekarang tidak jelas ada tanda perbaikannya. Padahal kerusakan jalan itu telah memakan banyak korban,” kata salah

memandang perbaikan jalan itu perlu segera dilaksanakan, namun mereka belum mengetahui rencana tersebut, karena sampai sekarang belum ada pembebasan lahan. Sebelumnya, Kepala Dinas Bina Marga Provinsi Lampung, Berlian Tihang, perbaikan jalan itu dilaksanakan mulai Januari ini. Ia menyebutkan perbaikan dan pelebaran jalan tersebut akan memakan dana sebesar Rp150 miliar, dari Rp240 miliar dana yang disediakan pemerintah

pusat. Dana tersebut digulirkan oleh Bank Dunia dan tender proyek tersebut sudah dilaksanakan pada November 2010. Menurut rencana, jalan tersebut akan ditingkatkan kelasnya dan diperlebar hingga memiliki empat jalur dalam dua arah, serta masing-masing arah akan memiliki jalur cepat dan jalur lambat. Ia mengatakan, proses perbaikan dan pelebaran jalan itu memakan waktu yang cukup lama, sekitar dua tahun.(ant)

Lapas Percontohan Sumatera Dibangun di Tebo

JAMBI, HALUAN — Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia akan membangun lembaga pemasyarakatan baru di Kabupaten Tebo, Jambi, yang akan dijadikan sebagai percontohan di Sumatera. Ditemui di Jambi, Minggu, Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas II Muaratebo, Kabupaten Tebo, Gunawan mengatakan, rencana pembangunan Lapas Klas II Muaratebo yang baru telah disetujui Presiden. “Konsultan khusus telah disewa untuk melakukan pengecekan. Bahkan rancang bangun Lapas telah dipaparkan di Jambi beberapa hari lalu,” ujarnya.

Lapas baru yang akan didirikan di atas lahan seluas enam hektare itu berkapasitas 528 orang dengan kapasitas penuh mencapai 800 orang. Bangunan khusus tahanan dan narapidana itu akan dibuat setinggi dua lantai dengan dikelilingi tembok setinggi enam meter. Selain fasilitas khas hotel prodeo, di kawasan lapas juga berdiri beberapa rumah dinas yang bakal ditempati oleh sebagian pegawai dan petugas khusus. Tidak hanya itu, lapas baru itu juga akan dilengkapi dengan fasilitas “show room” untuk memajang hasil karya warga lapas. Selain itu, terdapat berbagai fasilitas

Brimob Tembak Enam Warga

JAMBI, HALUAN — Enam warga Desa Karang Mendapo, Kecamatan Pauh, Kabupaten Sarolangun, Jambi, Sabtu, tertembak senjata api puluhan anggota Brimob setempat akibat konflik lahan antara petani setempat dengan PT Kresna Duta Agroindo (KDA), anak perusahaan dari Sinar Mas Group. Dalam aksi tersebut, ada enam orang warga yang menjadi korban tembakan anggota Brimob yang sedang bertugas di perusahaan kelapa sawit tersebut. Setelah sempat dirawat di rumah sakit umum setempat, keenam korban penambakan itu langsung dibawa ke RSU Raden Mattaher Jambi guna mendapatkan perawatan yang lebih intensif. Keenam korban selamat, namun mengalami luka serius akibat terkena tembakan dari peluru karet milik polisi. Mereka adalah Nur alias Ujang, Mawir, Saiful, Agus, Fahmi, dan Suhendri. Kini, mereka masih dalam perawatan intensif di RSU Raden Mattaher Jambi setelah menempuh lima jam perjalanan dari Kabupaten

satu warga Bandarlampung, Deni. Dukungan penduduk Bandarlampung terhadap rencana pemerintah memperbaiki dan memperlebar Jalan Soekarno-Hatta Lintas Sumatra juga menguat. “Karena fungsi Jalan SoekarnoHatta sangat penting bagi perekonomian Sumatra dan Jawa, semestinya jalan itu segera dilebarkan, bukan seperti sekarang ini yang sempit dan rusak parah di banyak titik,” kata Edy, salah satu warga Bandarlampung belum lama ini. Sejumlah warga lainnya juga

Sarolangun menuju Kota Jambi. Setiba di RSU Raden Mattaher Jambi, sekitar pukul 16.30 WIB, salah satu korban yang terkena tembakan di pinggang dan tangan, Nur alias Ujang (34), mengatakan, mereka secara tiba-tiba pada saat melakukan panen sawit diserang anggota Brimob dengan menggunakan senjata api. “Pagi itu, kami yang berjumlah sekitar 150 orang petani sedang mengambil panen buah kelapa sawit di lahan plasma milik desa, maka saat itu juga anggota polisi langsung mengejar dan menembaki warga,” kata Nur. Menanggapi kejadian itu, Kabag Ops Polres Sarolangun, Kompol Aritonang, mengatakan, sebelum kejadian anggota Brimob yang ada di lapangan tempat kejadian sudah diberi tembakan peringatan ke udara. Melihat situasi yang tidak kondusif, maka anggota yang ada di lapangan terpaksa mengeluarkan tembakan dengan menggunakan peluru karet hingga mengenai beberapa warga dalam aksi tersebut. (ant)

COMPUTER CV. PERSADA DIGITAL ANDALAS

rumah agama serta aula khusus yang bisa menampung lebih dari 200 orang. “Karena itu, lapas yang akan dibangun di Desa Sungai Ilir, Kabupaten Tebo, ini akan dijadikan lapas percontohan di Sumatera karena memang menganut sistem pengamanan ketat serta fasilitasnya lengkap,” tuturnya. Lebih lanjut Gunawan mengatakan, Pemkab Tebo telah mengajukan anggaran pembangunan lapas kepada DPRD setempat senilai Rp31 miliar. Jumlah itu diperoleh dari hasil kalkulasi anggaran yang dibutuhkan mulai dari pembebasan lahan hingga proses pembangunan. Menurut dia, alasan pembangunan KOMPUTER LAPTOP PRINTER ACCESORIES GROSIR & ECERAN

PADANG

: Jl. Hamka No. 5D Samping SPBU Air Tawar Telp. 0751-7050563, 081266648000 Jl. M. Hatta No. 41 Simp. Tigo Pasar Baru Telp. 0751-778691, 081363741339 BUKITTINGGI : Jl. Hamka No. 42 Simp. Lanbow Gurun Panjang Telp. 0752-35838

P R O M O

A K H I R

T A H U N

DAPATKAN BONUS MENARIK SETIAP PEMBELIAN LAPTOP R

lapas baru tersebut dikarenakan jumlah penghuni lapas Tebo saat ini sudah melebihi kapasitas. Keberadaan lapas juga dinilai sudah tidak layak karena berada di tengah kota dan dekat dengan kawasan penduduk dan ekonomi. Meski begitu, Gunawan mengakui DPRD Tebo masih melakukan pembahasan baik dari sisi anggaran maupun rancang bangun lapas. “Meski Presiden telah menyetujui, DPRD masih melakukan pembahasan. Saya berharap bisa segera diselesaikan sehingga proses pembangunan bisa dimulai tahun ini,” katanya. (ant)

Hunian di Pusat Kota Msf

Hotel

Bersih, Nyaman, Ekonomis

PROMO AKHIR TAHUN ROOM RATE "KELAS EKONOMI" (Kipas Angin) Rp. 90.000,Single Bed Nett Rp. 130.000,Twin Bed Nett Single Bed+Extra Bed Nett Rp. 130.000,-

YOUR LIFETIME PARTNER

HARI LIBUR TETAP BUKA ..... Buka s.d Jam 21.00 WIB Info harga klik : www. pediacomputer.com PAKET WARNET & GAME CENTER PAKET 1

Rp. 2.750.000

DUAL CORE 3 GHz MB ECS G41T M12 DDR 3 1 GB VISIPRO HDD 250 GB SEAGATE SATA CASING POWER UP 480 W KEYBOARD MOUSE GAME'R EYOTA LCD ACER 15.6" HEADSET KEENION

PAKET 3

Rp. 2.799.000

AMD X 2 245 MB BIOSTAR A780 DDR 3 1 GB ELIXIR HDD 250 GB SEAGATE SATA CASING POWER UP 480 W KEYBOARD MOUSE GAME'R EYOTA LCD ACER 15.6" HEADSET KEENION

PAKET 2

Rp. 3.200.000

DUAL CORE 3 GHz MB ECS G41T M12 DDR 3 2 GB VISIPRO HDD 500 GB SEAGATE SATA CASING POWER UP 480 W KEYBOARD MOUSE GAME'R EYOTA LCD ACER 18.5" HEADSET KEENION

PAKET 4

Rp. 3.990.000

PAKET CORE I 3 MB MB INTEL H55 PJ DDR 3 2 GB VISIPRO HDD 500 GB SEAGATE SATA CASING POWER UP 480 W KEYBOARD MOUSE GAME'R EYOTA LCD ACER 18.5" HEADSET KEENION

Terapi AL-QUR'AN

Musafir-Inn

"KELAS STANDAR" (AC dan TV) Rp. 140.000,Single Bed Nett Rp. 180.000,Twin Bed Nett Single Bed+Extra Bed Nett Rp. 190.000,Kapasitas Single Bed = 1 org per Kamar Kapasitas Single Bed + Extra Bed = 2 org per Kamar Kapasitas Twin Bed = 2 org per Kamar Harga Sewa Kamar sudah termasuk 2 Gelas Air Mineral dan Minuman Pagi (Teh / Kopi) Tarif Promo Sewa Kamar Hotel Berlaku s.d 31 Januari 2011 : - Menginap 2 malam, Gratis menginap 1 malam (minimal menginap 3 malam), berlaku kelipatan - Tarif Khusus menginap Bulanan diberikan Discount 35% Fasilitas : - Free Internet Acces - Private Bathroom BOOKING VIA SMS : 08126634234 Jl. Terandam No. 31 Padang Telp./Fax. (0751) 34646, email : musafir_inn_padang@yahoo.co.id

Buya Zukri Afriandi Jl. Sutan Syahrir No. 155 Kel. Mata Air Jembatan Babuai (Dekat Masjid Mujahidin) Padang

HP. 0813 7483 0389 MENGOBATI BERMACAM JENIS PENYAKIT KRONIS MAUPUN BARU Lumpuh, Stroke, Kencing Manis/Diabetes, Darah Rendah/Tinggi, J a n t u n g K o r o n e r, S a k i t K e p a l a Menahun/Migran, Sakit Gigi, Belum Punya Keturunan, Maag Kronis, Pembengkakan Perut/Kista, Kena GunaGuna, Impontensi, Ketergantungan Narkoba, asam Urat, Batu Ginjal, Diabetes, Ketenangan Batin, Ambeyen, Polip, Buka Aura, Mempererat hubungan suami istri, Belum punya jodoh, Mata katarak,dll

Tidak ada penyakit yang tidak sembuh, asal mau berobat dan izin Allah SWT. Buka jam 10.00 - 19.00 WIB Minggu Buka Jam 08.00 - 15.00 Jumat tutup


SENIN, 17 JANUARI 2011 M 12 SHAFAR 1432 H

Sumatera Barat 17

Lintas Sumbar

KONDISI JALAN NASIONAL SUMBAR

Hanya 10 Persen yang Rusak

Pencinta Burung Aktif Ikut Lomba PAINAN, HALUAN — Masyarakat pencinta burung di Pesisir Selatan (Pessel) aktif mengikuti lomba kicauan dan kelincahan burung. Terbukti, sekitar 300 orang pencinta burung Pessel, mengikuti lomba suara burung dan gaya burung di Painan Bird Club (PBC), Painan, Minggu (16/1). Para pencinta dan pecandu burung itu mengikutsertakan burung dari berbagai jenis, seperti murai batu, kacer, love bird, kinari, kapas tembak, CH polos, CH kepala kuning. Para pemilik burung, selain mengikuti lomba kicauan dan tampilan burung, juga berharap ajang lomba dapat menarik perhatian pengunjung sehingga burung yang diikutkan lomba menarik minat beli masyarakat. Rudi, salah seorang pencinta burung di Painan Pesel, mengatakan, seorang pencandu burung akan merasa puas jika mendapatkan burung yang bagus. Sebagian dari pencinta burung bahkan tak segan mengeluarkan dana jutaan rupiah untuk membeli seekor burung. “Ada kepuasan batin ketika saya mendengarkan kicau burung dan melihat kelincahannya beraksi, tak bisa dinilai dengan uang,” katanya. (h/mjn)

MANTAN PEJABAT

Nursal Syam Meninggal Dunia LIMAPULUH KOTA, HALUAN — Mantan Asisten II Pemkab Limapuluh Kota Nursal Syam meninggal dunia dalam usia 59 tahun, Sabtu (15/1), sekitar pukul 11.00 wib di rumah duka, Pintu Kabun Bukit Tinggi. Almarhum yang berasal dari Nagari Maek Limapuluh Kota itu meninggalkan istri tercinta Erni dan 3 orang anak (2 orang putri dan 1 orang putra). Sebelum menghembuskan nafas terakhir, almarhum sempat masuk rumah sakit di RSUD Ahmad Muchtar Bukittinggi. Sakit yang diderita almarhum, menurut keterangan salah seorang anggota keluarganya, yakni sesak napas, asam urat dan maag. Tampak melayat ke rumah duka, Bupati Limapuluh Kota Alis Marajo Dt Sori Marajo, Wakil Bupati Asyirwan Yunus, Pimpinan DPRD Limapuluh Kota beserta anggota DPRD, Sekdakab Resman dan lainnya. “Beliau dikenal sebagai sosok yang baik dan ramah, dan juga salah seorang tokoh masyarakat panutan bagi warga masyarakat Nagari Maek Kecamatan Bukik Barisan,” kata Sekdakab Resman didampingi Kabag Humas dan Protokoler Saiful. Almarhum dimakamkan di pemakaman umum Bukik Pauh, Bukit Tinggi, Sabtu (15/1). Jenazah diantar ratusan pelayat, baik dari keluarga besar Pemkab Limapuluh Kota, unsur pegawai dan keluarga dekat, serta masyarakat setempat. (h/zkf)

KASRA SCORPI

KUBAH BARU — Kubah Masjid Raya Gumarang Nagari III Koto Silungkang Kecamatan Palembayan ini baru ganti kubah.

ANTARA

NAIK — Warga dan pedagang menurunkan hasil tangkapan nelayan di Pantai Pasie Nan Tigo, Padang, Sabtu (15/1). Harga berbagai jenis ikan kini naik pengaruh cuaca, seperti ikan kembung kecil dari Rp800 ribu menjadi Rp1,1 juta per 30 kilogram.

Nasrial Dt Labiah Pimpin KAN Lubuk Basung

AGAM, HALUAN — Pengurus Kerapatan Adat Nagari (KAN) Kenagarian Lubuk Basung periode 2010-2013 dikukuhan, Sabtu (15/1). Ketua KAN terpilih adalah Nasrial Dt Asalabiah. “Pengurus KAN yang baru, kita harap bisa menelurkan sebuah peraturan nagari (Pernag) sebagai benteng untuk menghadang kuatnya jalur globalisasi yang masuk sehingga anak kemenakan kita bisa memfilter mana yang baik dan buruk,” ujar Bupati Agam Indra Catri, saat pengukuhan. Sebab menurut Catri, hingga saat ini masih banyak yang harus

LIMAPULUH KOTA, HALUAN — Peristiwa Situjuh yang diperingati setiap tanggal 15 Januari di Kecamatan Situjuah Limo Nagari, merupakan salah satu rangkaian peristiwa perjuangan yang secara konvensional publik diperingati setiap tahunnya dan telah menjadi kebijakan pemerintah daerah. Tahun ini, peringatan ke 62 tahun peristiwa tersebut. “Peristiwa bersejarah mempertahankan kemerdekaan RI itu, suatu bukti bahwa Kabupaten Limapuluh Kota termasuk basis perjuangan. Salah satunya Kecamatan Situjuah Limo Nagari yang mempunyai peranan dalam memperkuat perjuangan kebangsaan tersebut,” ungkap Bupati Limapuluh Kota Alis Marajo Dt. Sori Marajo, saat menjadi inspektur upacara Peringatan Peristiwa Situjuah, di

dibenahi agar tidak timbul penyakit masyarakat (pekat) di Kabupaten Agam, seperti berpakaian muslim yang tidak sopan, orgen tunggal dengan penyanyi dan penari erotis. Kalau ini tidak di segera di tata ulang, maka mudharat akan datang kepada nagari kita. Untuk membentengi hal itu menurutnya, kegiatan pandai tulis baca alqur’an, membentuk kelompok-kelompok pengkajian adat dan kebudayan, mengadakan festival-festival dan perlombaan pidato adat dan lainnya kembali digiatkan agar slogan ABS-SBK

(Adat Basandi Syara’ Syara’ Basandi Kitabullah) benarbenar terwujud di berbagai kampung di Agam. Sementara Ketua KAN terpilih Nasrial Dt Asalabiah menambahkan dengan terbentuknya kepengurusan KAN yang baru ini, ia mengajak untuk bersama membenahi pekerjaan yang masih banyak terbengkalai. “Jika semua kita bisa saling berkoordinasi dan bekerjasama membangun nagari dengan motto “basamo mangko manjadi” semua itu akan dapat terwujud,” ujarnya. (h/rdw)

PADANG, HALUAN — Panjang jalan provinsi yang mencapai 1.173 km, sekitar 30 persen mengalami kerusakan kategori rusak ringan, dan tersebar pada sejumlah titik.

Sedangkan jalan nasional yang panjangnya 1.200 km, 90 persen kondisinya masih bagus dan hanya 10 persen saja yang mengalami kerusakan. Kualitas ruas jalan provinsi maupun ruas jalan nasional di Sumbar harus ditingkatkan. Sebab sebagian dari jalan tersebut, usianya sudah lebih dari 10 tahun. Meski demikian kondisi jalan tersebut masih bagus dan aman untuk digunakan. Kepala Dinas Prasarana Jalan Tata Ruang dan Pemukiman (Prasjal Tarkim) Dody Ruswandi dan Kabid Pelaksana Jalan dan Jembatan Dinas Prasjal Tarkim Yazid Fadhli yang ditemui secara terpisah, kemarin, menjelaskan, usia jalan nasional maupun jalan provinsi di Sumbar sebagian sudah lebih dari 10 tahun. Sesuai dengan tahapan pekerjaan di Kementerian PU maka jalan tersebut harus ditingkatkan, baik peningkatan struktur jalan yang

rusak maupun peningkatan kapasitas jalan. “Tahapan pemeliharaan jalan itu ada 3, pemeliharaan rutin bagi jalan yang usianya 0-2 tahun, pemeliharaan berkala untuk usia jalan 3- 10 tahun dan peningkatan struktur jalan dan peningkatan kapasitas bila usianya sudah lebih dari 10 tahun,” terang Yazid Fadhli. Namun biaya untuk peningkatan jalan itu cukup besar, dan dianggarkan pada tahun jamak. Sebab untuk jalan provinsi saja, bila harus ditingkatkan separuh dari panjang jalan itu atau kirakira 600 km, maka dibutuhkan biaya sedikitnya Rp1,8 triliun, dengan asumsi 1 km butuh anggaran sebesar Rp3 miliar. Pada APBD 2011, Sumbar mendapat alokasi dana untuk pemeliharaan jalan sebesar Rp26 miliar, dan untuk peningkatan struktur jalan sebesar Rp150 miliar . (h/vie)

Peristiwa Situjuh ke-62 Diperingati Lapangan Khatib Sulaiman Situjuah Batua, Sabtu (15/1). Menurut Alis, peristiwa Situjuah menjadi sumber motivasi dan inovasi dalam membangkitkan semangat membangun daerah. Alis mengajak generasi penerus mengucapkan terimakasih dan penghargaan terhadap jasa 69 orang para syuhada yang telah gugur untuk membela negara di Lurah Kincie dan dalam kawasan Kecamatan Situjuah Limo Nagari. Sampai kini tercatat, tujuh peristiwa sejarah PDRI di Limapuluh Kota, dalam rentang waktu 19 Desember 1948 sampai 8 Juli 1949 yang dapat diperingati, yaitu konsolidasi Komando Sumatera di mana Kolonel Hidayat mengutus anak buahnya untuk menyiapkan pusat pertahanan di wilayah Koto Tinggi Kecamatan Gunuang

Omeh, 19 Desember 1948. Peristiwa pengumuman kabinet Pemerintah Darurat Republik Indonesia (PDRI) di Halaban, 22 Desember 1948. Kemudian markas Gubernur Militer di Nagari Koto Tinggi diserang Belanda. Dilanjutkan dengan perlawanan masyarakat, di jorong Ikan Banyak Kenagarian Pandam Gadang, 10 Januari 1849 yang melakukan perlawanan di titian dalam. Pada peristiwa itu gugur 9 syuhada. Peristiwa lainnya, penyerangan para pemimpin yang sedang rapat di Lurah Kincie Situjuah Batua yang mengugurkan 69 pahlawan 15 Januari 1949. Dilanjutkan peristiwa Belanda menyerang Nagari Koto Tuo Kecamatan Harau, 10 Juni 1949. Dalam peristiwa itu, 102 bangunan hangus terbakar.(h/zkf)

ZULKIFLI

BUPATI Limapuluh Kota Alis Marajo didampingi Wakil Walikota Syamsul Bahri menabur bunga di makam pahlawan Lurah Kincie pada peringatan Peristiwa Situjuah ke 62, Sabtu (15/1).


SENIN, 17 JANUARI 2011 M 12 SHAFAR 1432 H

Sumatera Barat Drainase tak Benar, Padang Panjang Kerap Banjir

18

Lintas Sumbar

Mutasi Segera, Nama-nama Pejabat Digodok

DHARMASRAYA, HALUAN — Nama-nama pejabat yang akan mengalami proses mutasi pejabat di lingkungan Pemkab Dharmasraya masih dalam tahap penggodokan. Demikian disampaikan Ketua Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan (Baperjakat) Dharmasraya Busra, yang juga Sekdakab Dharmasraya, baru-baru ini. “Tunggulah beberapa saat lagi. Nama-nama pejabat yang akan dimutasi saat ini sedang digodok oleh Baperjakat,” ucap Busra singkat. Rencana mutasi tak ditampik oleh Bupati Dharmasraya Adi Gunawan. Namun Adi menampik mutasi yang akan dilakukan itu mutasi besarbesaran. Menurut dia, hal itu lebih tepat disebut penataan susunan organisasi tata kerja (SOTK) yang baru. Adi juga belum memastikan jadwal mutasi ‘kabinet’nya. Dia hanya mengatakan, mutasi akan dilakukan dalam waktu dekat. Seiring bergulirnya rencana mutasi pejabat di lingkungan Pemkab Dharmasraya, Ketua Komisi I Bidang Pemerintahan DPRD Kabupaten Dharmasraya Kapidis Rasyid, mengingatkan, mutasi yang akan dilakukan dalam rangka menjalankan Perda SOTK itu harus terhindar dari nepotisme. Bupati, kata Kapidis, harus menyesuaikan jabatan dengan kemampuan pejabat terkait yang akan dilantik tersebut. Kapidis Rasyid yakin pasangan Adi Gnawan dan Syafruddin R akan jauh dari nepotisme, karena wakil bupati orang yang sangat berpengalaman bidang pemerintahan. (h/yad)

Petani Pessel Enggan Tanam Kulit Manis PAINAN, HALUAN — Petani di Pesisir Selatan (Pessel) tak lagi berminat menanam kulit manis. Buktinya, petani tak lagi melakukan peremajaan tanaman setelah panen, sehingga tanaman yang pernah menjadi produk unggulan di sektor perkebunan di Pessel itu kini terancam punah. Menurut Munir, salah seorang petani di Kampung Koto Ranah Kecamatan Bayu, Pessel, petani enggan menanam kulit manis karena harganya murah di pasaran, sekitar Rp3.500 per kg. Petani menganggap waktu yang terpakai, mulai dari masa tanam sampai panen tidak seimbang dengan biaya operasional, serta dengan pendapatan yang mereka peroleh. Kini, kata Munir, petani kulit manis banyak yang beralih ke tanaman lain yang lebih menjanjikan, seperti kopi, karet, gambir dan nilam. (h/mjn)

Perwatar Sewa Rumah untuk Koperasi PADANG PANJANG, HALUAN — Persatuan Warga Tanah Datar (Perwatar) di Kota Padang Panjang menyewa sebuah rumah di Jalan Syahril, depan Markas Brimob Silaing, untuk dijadikan Kantor Koperasi “Luhak nan Tuo”, sekaligus sebagai ruang pertemuan bulanan rutin Perwatar. Walaupun belum direnovasi, kemarin, rumah itu sudah dimanfaatkan Perwatar untuk bertatap muka dengan anggotanya. Pada kesempatan itu diuraikan perjalanan koperasi dan program kerja ke depan. Ketua Pembina Perwatar Kota Padang Panjang Edwin, yang juga Wakil Walikota Padang Panjang, meminta agar semua warga Tanah Datar yang berada di Kota Serambi Mekah didata dengan benar. Jumlah warga Tanah Datar yang terdiri dari 14 kecamatan di Kota Padang Panjang cukup banyak. Kehadirannya sangat di harapkan agar warga Luhak nan Tuo bisa “saciok bak ayam, sadanciang bak basi “. Bila sudah bersatu maka tak ada beban yang berat. Berat sama dipikul, ringan sama dijinjing,” ujar Edwin. Sementara itu, Ketua Umum Perwatar Kota Padang Panjang Zulkarnain Harun, menyebutkan, pertemuan Perwatar dilaksanakan sebulan sekali. Kegiatan ini diisi wirid pengajian. (h/one)

Pengemudi Keluhkan Konvoi Truk Barang SOLOK, HALUAN — Pengemudi kendaraan bermotor di ruas jalan lintas Sumatera SolokPadang mulai dari Simpang Tiga Selayo Kecamatan Kubung, terus ke Cupak-TalangGuguak-Arosuka hingga Lubuk Selasih Kecamatan Gunung Talang, mengeluhkan aktivitas konvoi truk barang yang melintas di jalur itu. “Konvoi truk di jalan membuat kami jadi agak susah untuk mandahului,” tutur Asnul Hakim (42), seorang pegawai di lingkungan Pemkab Solok, di Arosuka, kemarin. Senada dengan Asnul, seorang sopir mobil tanki air minum isi ulang, Eri Kirai (38), warga Koto Anau, juga mengeluhkan iringiringan truk pengangkut barang tersebut. ”Kalau cuma dua truk beriringan, kendaraan lain mungkin masih agak mudah mendahuluinya. Tapi bila sudah tiga atau empat truk yang beriring-iringan, jadi susah untuk menyalip. Kalau tidak hati-hati bisa celaka,” katanya. Asnul dan Eri, mewakili ratusan pengemudi kendaraan bermotor lainnya, meminta kesadaran sopir truk untuk tidak berkonvoi di jalan raya. “Kami berharap pihak terkait memberi imbauan kepada sopir truk untuk tidak berkonvoi ramai-ramai di jalan raya,” tuturnya. Di lain pihak, seorang sopit truk pengangkut hasil tambang berwarna oranye berplat nomor BE asal Lampung, Beni (52), mengatakan, konvoi dilakukan oleh segelintir oknum sopir truk saja. Menurut dia, tak semua sopir truk pengangkut barang berkonvoi atau beriringiringan di jalan raya. “Mungkin truk yang berkonvoi di jalan raya itu kebetulan dari satu grup perusahaan yang sama, yang berjalan beriring-iringan agar sama-sama sampai di tempat tujuan,” katanya. (h/ris)

PADANG PANJANG, HALUAN — Drainase di Kota Padang Panjang banyak yang tak memenuhi syarat. Bila hujan turun, sejumlah ruas jalan dan permukiman warga tergenang air.

KASRA SCORPI

JAM GADANG KETEK — Sebagai penanda batas Bukittinggi dengan Agam, di lapangan pacu kuda Gaduik ini dipasang tugu ‘Jam Gadang Ketek’ yang mirip monumen Jam Gadang di pusat Kota Bukittinggi.

Kawasan yang jadi langganan banjir di Kota Padang Panjang, antara lain di depan Masjid Jihad, Jalan Sudirman (depan BRI ), Guguk Malintang, Ekor Lubuk. Tokoh masyarakat Gunung Kecamatan Padang Panjang Timur Nurmen Nazar Dt Tan Majo Lelo, yang juga Ketua FKAN Kota Padang Panjang, usai hujan deras yang mengguyur Kota Padang Panjang, Minggu (16/1), mengatakan, sudah saatnya pemerintah Kota Padang Panjang membuat perencanaan matang untuk menata kota yang bebas banjir. Sebab bila kondisi ini dibiarkan akan berdampak rusaknya permukiman warga serta akan mengikis badan jalan yang sudah beraspal mulus. Sebenarnya, Padang Panjang bukan daerah rawan banjir sebab Padang Panjang berada

di wilayah kemiringan. Tapi gara-gara perencanaan drainase tidak sempurna dan banyaknya saluran tersumbat, maka bila hujan sedikit saja sudah banyak daerah kebanjiran. Jalan-jalan utama tergenang air. “Coba lihat di persimpangan Ekor Lubuk, sedikit saja hujan, jalan sudah tergenang air. Padahal jalan itu sangat tinggi, tapi karena sisi jalan dibeton, ya, air jadi tergenang. Malu awak dibuatnya. Masa Padang Panjang kebanjiran,” kata Nurmen Nazar. Sementara, Wasni, warga Balai Balai, ketika ditanya Haluan, secara polos mengaku, wilayah Balai Balai termasuk langganan banjir. “Kondisi ini sudah berkalikali disampaikan ke Dinas PU, bahkan sudah ditinjau. Tapi hingga kini belum dikerjakan juga,” kata Wasni. (h/one/son)

FUN BIKE AKBAR

BUKITTINGGI, HALUAN — Dalam rangka memperingati Hari Jadi Kota Bukittinggi Ke-226, Pemko Bukittinggi bekerjasama dengan Pemkab Agam dan Radio Gema Radio City (GRC) 90,9 FM menggelar acara sepeda santai atau fun bike dengan rute Bukittinggi-Agam. Acara akbar itu akan digelar pada 23 Januari mendatang. Hingga malam tadi, jumlah pendaftar sudah mencapai 2.200 orang dari berbagai kalangan. Selain memeriahkan Hari Jadi Kota Bukittinggi, acara itu juga bertujuan untuk menjual wisata yang ada di dua daerah

Pendaftar Sudah 2.200 Orang

tersebut menyusul ditetapkannya Bukittinggi-Agam sebagai kota tujuan wisata 2011 dan destinasi wisata dari 10 kabupaten/ kota yang ada di Sumbar. “Para peserta kita terima dari berbagai daerah di Sumbar dan pendaftaran sudah kita buka di anjungan Lapangan Kantin Wirabraja hingga 23 Januari mendatang,” kata Ketua Panitia Hendri, kepada Haluan, kemarin malam. Rute fun bike adalah Lapangan Kantin-Simpang Gadut-Kamang-SaloBiaro-Balai Gurah dan kembali finish di Lapangan Kantin. Kata Hendri, selain

untuk wisata, acara sepeda santai tersebut juga untuk merekat tali silaturahim antar peserta dan memasyarakatkan budaya bersepeda kepada masyarakat. “Akhir-akhir ini masyarakat lebih cenderung berpergian memakai mobil dan sepeda motor yang menimbulkan polusi udara. Sementara sepeda, selain menyehatkan juga antipolusi udara, maka mari kita masyarakatkan bersepeda ini,” kata Hendri. Katanya bagi pendaftar pertama mulai sekarang sampai 22 Januari nanti, akan diberi hadiah baju kaos dan topi serta

Persoalan eks Poliko Diserahkan pada KAN PAYAKUMBUH, HALUAN — Ninik mamak suku Kampai menyerahkan sepenuhnya penyelesaian persoalan tanah lapangan sepak bola eks Poliko Kota Payakumbuh kepada KAN (Kerapatan Anak Nagari) Koto nan Gadang, untuk diselesaikan dengan pihak Pemko Payakumbuh. “Ninik mamak suku Kampai sudah sepakat menyerahkan semua persoalan tanah ulayat eks lapangan Poliko kepada KAN, Sabtu pekan lalu di Kantor KAN setempat,” ungkap Ketua KAN Koto nan Gadang Heri Iswandi Dt Rajo Muntiko Alam, ketika dihubungi Haluan beberapa hari lalu. Menurut DtRajo Muntiko, KAN akan melakukan rapat dengan segenap pengurus, yang melibatkan pemuka masyarakat setempat, ninik mamak, alim ulama dan bundo kanduang.

Rapat akan dilangsungkan dalam waktu dekat, mencarikan jalan penyelesaian terbaik sekaitan dengan persoalan yang terjadi antara kaum suku Kampai dengan Pemko Payakumbuh. “Tanah lapangan Poliko Payakumbuh seluas 14.700 meter persegi secara historis merupakan hak ulayat suku Kampai Koto nan Gadang, karena itu pemerintah Kota Payakumbuh perlu mengakui kepemilikan tanah ulayat tersebut. Sesuai dengan peruntukannya semula untuk kegiatan olah raga,” sebut Rajo Muntiko Alam. Menanggapi akan dibangunnya kantor balaikota di lapangan Poliko tersebut, dia tidak mau berkomentar banyak. Masalah itu dia serahkan saja kepada pemko. “Yang penting, ada pengakuan Pemko Payakumbuh terhadap keberadaan tanah ulayat kaum

suku Kampai,” ujarnya. Fraksi PAN DPRD Kota Payakumbuh, seperti yang disampaikan dalam pandangan umum pembahasan RAPBD 2011, beberapa waktu lalu, menolak pembangunan kantor balaikota di lapangan Poliko, kecuali terjadi penyelesaian yang tuntas antara Pemko Payakumbuh dengan kaum suku Kampai. Sementara Asiten I Pemko Payakumbuh Ricard Muesa yang dihubungi lewat telepon genggamnya, beberapa hari lalu, terkait penyelesaian tanah ulayat suku Kampai, mengatakan, jika tanah lapangan eks Poliko diklaim sebagai milik ulayat suku Kampai, maka harus dibuktikan dengan jelas dan bisa dipertanggungjawabkan. “Kalau perlu, silakan tindak lanjuti ke ranah hukum,” sebutnya. (h/zkf/mus)

Kader Demokrat Incar Posisi Ketua PADANG, HALUAN -— Setelah Djufri menyatakan tidak berminat lagi menjadi Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Sumbar, beberapa kader partai tersebut mulai memperlihatkan keinginan untuk menjadi ketua. Mereka mulai bicara terbuka soal sosok ideal calon ketua yang dapat membangun partai untuk lima tahun mendatang. Di antaranya juga menyatakan minat untuk bertarung, dalam musyawarah daerah (musda) pada bulan Februari mendatang, agar dapat memimpin partai berlambang bintang segitiga itu. “Tantangan partai ke depan cukup besar, artinya dibutuhkan pemimpin yang dapat menjawab tantangan tersebut. Saya sendiri menjadi tertantang untuk menjawab tantangan itu,” kata Liswandi, salah seorang kader Demokrat, dan saat ini diamanahkan menjadi Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD Sumbar, kemarin. Dia juga mengatakan sudah

menggalang suara, dan menyambangi kabupaten/kota, untuk mendapatkan dukungan. “Komunikasi dengan kabupaten/kota itu tetap saya lakukan. Soal sudah berapa suara, cukup mendukung untuk pemilihan dalam musda nanti,” katanya, mengisyaratkan secara serius keinginan menjadi ketua. Begitu juga disampaikan oleh Arkadius Dt. Intan Bano. Ia secara tegas kalau dirinya ingin maju sebagai calon ketua. “Saya juga akan maju secara calon, dan itu memenuhi syarat,” katanya. Ketika ditanyakan siapa yang layak jadi ketua, ketika dirinya tidak mencalon, ia justru menunjuk Yulteknil. Seolah-olah sudah memberikan suara, dari DPD Padang Panjang yang dipimpinnya. “Jika saya tidak maju, yang layak itu Yulteknil. Alasannya, Ia Ketua DPRD Sumbar dan saat bersamaan ia juga sekretaris partai,” ucapnya. Setidaknya tercatat tujuh

orang kader, yang namanya mengapung sebagai calon ketua. Mereka itu yakni, Sekretaris DPD Partai Demokrat Sumbar Ir. Yultekhnil, Ketua Fraksi Partai Demokrat DPRD Sumbar Liswandi, Ketua DPD Demokrat Padang Panjang Arkadius Dt. Intan Bano, Ketua Komisi III DPRD Sumbar M. Nurnas, Walikota Bukitinggi Ismet Amziz, Walikota Solok Irzal Ilyas, Wakil sekretaris Partai Demokrat Sumbar Guspen Khairul. Dari luar partai, juga terdengar nama Bupati Pessel Nasrul Abit, Walikota Payakumbuh Joserizal, mantan Bupati Solok Gusmal, ikut meramaikan bursa calon ketua. Sementara itu, Suwirpen Suib yang juga salah seorang pengurus Demokrat Sumbar dan anggota DPRD Sumbar, mengatakan setiap kader harus siap untuk memimpin partai. Apalagi amanah tersebut datangnya dari bawah, dan dari pengurus pusat sendiri. (h/rud)

akan bertabur hadiah dan doorprize. Adapun uang pendaftaran dipungut Rp15 ribu per orang. “Panitia stand by menerima pendaftaran di anjungan Lapangan Kantin mulai pukul 10.00 wib hingga 16.00 wib,” kata Hendri. Diungkapkan, hingga malam tadi, jumlah pendaftar sudah mencapai 2.200 orang dari berbagai kalangan pecinta sepeda santai. “Kita berharap masyarakat akan lebih banyak lagi mendaftar untuk mengikuti sepeda santai ini,” harap Hendri. (h/jon)

Irwan: Bupati/ Walikota Harus Gencarkan OP

PADANG, HALUAN — Sulitnya untuk memenuhi kebutuhan pokok seperti persediaan beras, Gubernur Sumbar Irwan Prayitno mengimbau agar bupati/walikota di Sumbar terus melakukan operasi pasar (OP). Hal tersebut supaya para petani atau masyarakat yang menimbun beras lokal terdorong untuk melepas beras tersebut ke pasaran. “Selain untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, ini juga bisa memancing para petani atau penghasil beras untuk mengeluarkan beras dan menjualnya kepada warga,” kata Irwan Prayitno, usai pelantikan Pengurus Majelis Ta’lim Sumbar di Gubenuran, Minggu (16/1). Lebih lanjut ia katakan, untuk memenuhi setiap titik operasi pasar atau tidak terjadi kekosongan stok, Pemprov Sumbar selalu berkoordinasi dengan pihak Bulog. “Pemerintah daerah pun juga harus begitu,” tuturnya. Ia menambahkan, tidak

akan memberi sanksi bagi para petani atau pedagang yang menimbun beras. Pantauan Haluan terhadap pendapat konsumen di lapangan, kualitas beras OP dibandingkan beras kampung sama sekali tak jauh berbeda. Kualitas yang dimaksud adalah nasi yang dihasilkan beras OP rasa dan bentuknya tak jauh berbeda dengan nasi yang dihasilkan beras kampung. Namun, dari sisi harga, konsumen memang sedikit lebih diuntungkan jika membeli beras OP dibandingkan membeli beras kampung. Mayoritas jenis beras OP ini adalah jenis beras Vietnam, dengan harga Rp6.300 per kilogram atau Rp10.800 per gantang, sedangkan harga beras kampung paling rendahnya sekitar Rp13.000-an per gantang. Pada acara Majelis Ta’lim Sumbar itu, Irwan Prayitno melantik Nevi Zuairina Irwan Prayitno sebagai Ketua Umum Majelis Ta’lim. (h/mce)


SENIN, 17 JANUARI 2011 M 12 SHAFAR 1432 H

Riau & Kepri 19

Lintas Jaringan Telekomunikasi Dikeluhkan DUMAI, HALUAN — Sejumlah warga masyarakat yang berada di pulau terluar yakni Rupat Utara, Kabupaten Bengkalis, Riau, mengeluhkan susahnya jaringan telekomunikasi jarak jauh. "Kondisi ini juga tentunya sangat berpengaruh terhadap perekonomian kami," kata seorang warga Kecamatan Rupat Utara, Suyatno, yang ditemui di sela kunjungan tiga Menteri Kabinet Indonesia Bersatu II, Sabtu. Suyatno mengungkapkan, susahnya jaringan telekomunikasi di daerahnya membuat dirinya kesulitan dalam menjual hasil tani yang rata-rata merupakan kelapa sawit. "Di sini hanya ada beberapa pemborong (agen) yang memasarkan hasil panen kelapa sawit ke Kota Dumai dan beberapa daerah lainnya. Untuk mendatangkan mereka, terkadang perlu diinformasikan lewat telepon. Nah, karena susahnya jaringan di sini, terkadang buahnya sudah pada busuk mereka baru datang menjemput," katanya. Akibat buah yang sudah terlanjur membusuk, katanya, pemborong kemudian menawar hasil panen para petani seperti dirinya dengan harga yang sangat miring. "Kalau normalnya Rp1.000, mereka hanya beli Rp500 sampai Rp600 per kilo. Karena selain alasannya buah yang tidak lagi bagus, juga dipotong upah transpor penyeberangan yang tidak murah," ujarnya. Suyatno yang ditemui bersama tiga temannya mengharapkan agar telekomunikasi menjadi perhatian serius pemerintah setempat karena dampaknya sangat besar terhadap perekonomian masyarakat setempat. "Ini kesempatan kami menyampaikannya ke `pak` menteri, karena selama ini bupati kurang memperhatikan kondisi ini," kata Along, seorang warga Rupat yang mendampingi Suyatno. (ant)

PDIP Gelar Rapimnas di Batam BATAM, HALUAN — Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan PDIP) berencana menyelenggarakan Rapat Pimpinan Nasional di Batam, akhir Januari mendatang. "Batam akan menjadi tuan rumah Rapimnas PDIP," kata Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah PDIP Kepulauan Riau Lis Darmansyah, Minggu. Ia mengatakan Rapimnas di Batam, 28-30 Januari 2011 akan dihadiri Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Puteri dan jajaran kepengurusan PDIP tingkat provinsi seluruh Indonesia. Rapimnas, kata dia, akan membahas sikap politik PDIP, rencana pemenangan dalam Pemilu 2014 dan konsolidasi program partai ke seluruh pengurus partai di daerah. Selain itu, Rapimnas juga akan menggulirkan wacana profil yang akan diusung menjadi Presiden pada Pemilu Presiden 2014. "Rapimnas belum akan menyebut nama, namun, wacana itu akan digulirkan untuk dilanjutkan," kata dia. Pembahasan rapimnas PDIP akan menjadi strategis bagi perkembangan politik Indonesia, kata dia. Selain rapimnas, Megawati juga dijadwalkan menghadiri penanaman pohon di Pulau Nipah pada 31 Januari 2010. "Kebetulan pemerintah provinsi akan ada kegiatan di Pulau Nipah, dan Ibu Mega dijadwalkan ikut ke sana," kata dia. Ia mengatakan Megawati amat peduli dengan perkembangan Pulau terluar yang pernah hampir tenggelam itu, sehingga menyempatkan diri mengunjungi. "Beliau yang pertama kali membuka Pulau Nipah, dan ingin kembali ke sana untuk melihat kondisi pulau," kata dia. (ant)

NAIK — Suasana transaksi di Pasar Ikan Tanjungpinang, Kepri. Seluruh jenis ikan yang dijual di pasar Ikan Tanjungpinang mengalami kenaikan rata-rata sebesar Rp5.000 per kilogram. Kenaikan dipicu kurangnya pasokan ikan akibat nelayan tidak melaut karena gelombang tinggi dan angin kencang. ANTARA

Penyelundupan TKI Ilegal Digagalkan

TANJUNGPINANG, HALUAN — Kepolisian Resor Bintan, Kepulauan Riau, menggagalkan upaya pengiriman Tenaga Kerja Indonesia (TKI) ilegal ke Malaysia melalui perairan Desa Tanjung Berakit, Bintan, Kepri, Sabtu (15/1)

"Kami menggagalkan upaya pengiriman 13 TKI ilegal ke Malaysia oleh seorang tekong bernama Dulmat alias Dul (54) di Tanjung Berakit," kata Kapolres Bintan AKBP YS Widodo kemarin. Penangkapan terhadap Dulmat yang telah ditetapkan sebagai tersangka dan 13 TKI ilegal dilakukan di penampungan milik tersangka di Desa Berakit sekitar pukul 10.00 WIB Sabtu (15/ 1). "Mereka sedang persiapan untuk berangkat menuju Malaysia yang direncanakan pada Sabtu (15/1) malam," katanya. TKI ilegal tersebut berasal dari Kendari, Sulawesi Tenggara, sebanyak sepuluh orang, dari Lombok, Nusa Tenggara Barat, satu orang, dari Jambi satu orang dan dari Malang, Jawa Timur, satu orang. "Mereka dijemput tersangka dari kapal Pelni yang sandar di Kijang, Bintan, setelah datang dari daerah masing-masing pada Kamis (13/1) dan ditampung sementara di Tanjung Berakit sebelum menuju Malaysia,"tutur Widodo. Tersangka memungut uang sebesar Rp1,2 juta kepada masingmasing TKI ilegal untuk biaya menyelundupkan mereka ke Malaysia menggunakan kapal cepat. "Kami menyita lima paspor, uang Rp722.000, 505 ringgit Malaysia dan sebuah telepon genggam milik tersangka," ujar Kapolres. Dia mengatakan, kepada tersangka akan dikenakan Pasal 102 huruf (a) UU Nomor 39 Tahun 2004 tentang Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia di Luar Negeri dengan ancaman 10 tahun penjara. (hk/yn)

CUACA BURUK

Nelayan Karimun Tetap Melaut KARIMUN, HALUAN — Sebagian nelayan tradisional menggunakan kapal kecil atau pompong di bawah 10 GT tetap melaut meski cuaca di sebagian perairan Tanjung Balai Karimun, Kabupaten Karimun, Provinsi Kepulauan Riau berombak besar disertai angin kencang. "Sebagian nelayan tradisional menggunakan pompong di bawah 10 gross tonnage (GT) tetap melaut dengan tidak mengurangi kewaspadaan jika ombak melebihi batas keselamatan pelayaran," kata Ketua Kontak Tani Nelayan Andalan Karimun, Amirullah di Tanjung Balai Karimun, Minggu. Menurut Amirullah, nelayan tetap melaut namun tidak berani berlayar hingga malam hari. Umumnya nelayan, menurut dia berangkat pagi dan pulang pada sore hari. "Jika cuaca buruk benarbenar buruk baru mereka membatalkan niatnya untuk melaut," ucapnya. Dia menuturkan, musim angin barat saat ini merupakan berkah bagi nelayan karena ikan seperti tenggiri atau ikan parang

bermunculan. Bagi nelayan, musim angin barat merupakan rezeki, berbeda dengan angin selatan yang biasanya terjadi pada Juni hingga Juli di mana ikan langka ditemukan. Ombak besar dan angin kencang sudah menjadi risiko bagi mereka. Dia mengatakan, dalam kondisi cuaca seperti sekarang, nelayan tradisional memilih menangkap ikan di perairan yang dilindungi pulau kecil sehingga memudahkan mereka untuk berlindung jika ombak bertambah besar. Para nelayan diharapkan waspada dan tidak memaksakan diri jika cuaca sangat buruk. Ketua Gabungan Nelayan Tradisional Karimun (GNTK) Acai Lim mengungkapkan hal yang sama. Menurut Acai Lim, nelayan jaring rawai dengan menggunakan pompong kecil tetap menangkap ikan dengan mencari perairan yang ombaknya relatif kecil. "Nelayan yang biasanya menangkap ikan di perairan Takong Hiu kini beralih ke perairan lain,

semisal perairan Pulau Merak atau pulau-pulau kecil lainnya," katanya. Menurut Acai, nelayan kapal besar yang menangkap ikan di perairan laut lepas sejak dua hari ini mulai beroperasi setelah beberapa hari memarkirkan kapalnya di dermaga. "Nelayan cumi yang biasanya menangkap ikan di laut Natuna sudah mulai melaut meski ombak masih besar, mereka nekad melaut karena dituntut kebutuhan hidup," ucapnya. Kepala Administrator Pelabuhan Tanjung Balai Karimun Gajah Rooseno mengingatkan nelayan untuk waspada menyusul peringatan cuaca buruk dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG). BMKG, kata dia, mengingatkan gelombang besar melanda sebagian perairan Kepri, terutama laut Natuna dan Anambas dengan ketinggian gelombang mencapai empat meter. "Gelombang di perairan Karimun masih dalam batas aman namun kami minta nelayan tetap waspada," katanya. (ant)

Riau Air Tertarik Gantikan Mandala

HK-SUTANA

SEJUMLAH warga berusaha mengeluarkan motor yang terlindas mobil lori di Kijang Kencana, Kepri, Sabtu (15/1). Dalam peristiwa ini pengendara motor hanya mengalami luka ringan.

PEKANBARU, HALUAN — Riau Air, maskapai penerbangan milik pemerintah Provinsi Riau, bersiap mengambil alih pasar Mandala Airlines dengan melayani rute penerbangan dari Kota Pekanbaru. "Pasar yang ditinggalkan Mandala bagus, dan kami siap mengambilnya karena sejalan dengan kebijakan perusahaan untuk kembali menghidupkan rute-rute lama," ujar Manajer Komersial Riau Air Rudi Arifin, Minggu. Dalam waktu dekat, lanjut Rudi, terdapat dua rute lama yang kembali dilayani Riau Air setelah sebelumnya ditinggalkan sementara yakni Pekanbaru-Jakarta dan Pekanbaru-Medan. Untuk penerbangan Pekanba-

ru-Jakarta, Riau Air telah mengajukan izin rute kepada Kementerian Perhubungan yang diperkirakan terbit pada pekan terakhir Januari 2011, sedangkan izin rute Pekanbaru-Medan telah pada tahap persiapan. Kedua rute itu juga merupakan jalur penerbangan Mandala, sebelum kemudian maskapai itu menghentikan kegiatan bisnisnya sejak Kamis (13/1), yang bisa berakibat dicabutnya izin usaha maskapai itu jika tidak beroperasi dalam waktu tertentu. Selain itu rute itu, di Pekanbaru Mandala juga memiliki penerbangan Pekanbaru-Batam yang memiliki frekuensi terbang tujuh kali dalam sepekan kecuali Pekanbaru-Medan

sebanyak empat kali sepekan. "Jadi memang pembukaan kembali kedua rute domestik itu sudah ada pasarnya dan Riau Air berada pada waktu yang tepat untuk menghidupkan kembali rute yang pernah ditinggalkan," jelasnya. Rute Pekanbaru-Jakarta yang dilayani Riau Air hanya berumur sekitar setahun sebelum kemudian ditutup pada awal Januari 2010, akibat krisis keuangan dan dua unit pesawat BAe Avro RJ 100 dipulangkan ke "lessor". Rute Pekanbaru-Medan ditutup pada pekan pertama Juni 2010, akibat keterbatasan armada dan krisis keuangan yang semakin membelit perusahaan Pemerintah Provinsi Riau itu.

Riau Air resmi beroperasi kembali melayani penerbangan komersial dan berganti nama dari Riau Airlines pada Selasa (4/1), yang ditandai dengan pengoperasian pesawat jenis Boeing 737500 dari Pekanbaru ke Tanjung Pinang, Kepulauan Riau. Direktur Utama Riau Airlines Teguh Triyanto menyatakan, kembali beroperasinya maskapai itu menandai babak baru setelah badai krisis keuangan terus menghantam yang membuat operasional perusahaan dihentikan. "Awal 2011 merupakan babak baru bagi kami untuk menekuni bisnis transportasi udara setelah kondisi yang tidak menguntungkan terjadi pada tahun lalu," jelasnya. (ant)

KASUS MOBIL BODONG

Komitmen Polisi Dipertanyakan

BATAM, HALUAN — Setelah 104 mobil mewah bermasalah ditahan, lalu hilangnya puluhan BPKB milik masyarakat di Samsat, dan peralihan pembayaran pajak ke Polda Kepri membuat sebagian besar masyarakat mempertanyakan komitmen aparat negara menyelesaikan kasus kendaraan di Batam. Kasus kendaraan di Batam terjadi berturut-turut sejak pertengahan hingga akhir 2010, hingga Polda memindahan pengurusan dokumen dan pajak kendaraan dari Grha Kepri ke Markas Polda untuk menyelesaikan masalah. Tanggal 23 September 29, Mabes Polri mulai mengamankan mobil mewah yang diindikasi berdokumen asli tapi palsu. Hingga 26 September, kepolisian menahan

104 kendaraan di Markas Polda Kepulauan Riau. Akhir 2010, Polisi meminjampakaikan kendaraan yang menjadi barang bukti itu ke pemiliknya. Namun, hingga Januari 2011, belum ada kelanjutan dari kasus yang sempat heboh di Batam. "Padahal polisi sudah menetapkan enam tersangka, tapi kok kelanjutannya tidak terdengar lagi," kata warga Baloi Kolam, Asmadi.

Ia mempertanyakan kesan lamban dan tidak tegasnya aparat dalam menangani kasus mobil mewah. Menurut dia, kasus mobil mewah seperti ditelan bumi, karena kelanjutannya tidak terdengar. "Mobil dikembalikan, jadi seperti tidak terjadi apa-apa dari dulu," kata dia. Kasus mobil mewah berimbas pada hilangnya puluhan BPKB milik warga yang tersimpan di Kantor Samsat. Ketika wartawan hendak mengonfirmasi ke kepolisian dan aparat Samsat, tidak ada yang membuka mulut, dan memilih berlalu. Informasi hilangnya puluhan BPKB itu berasal dari warga yang hendak mengurus dokumen ken-

daraan. "Begitu saya mau urus, eh dibilang BPKB saya hilang, bagaimana bisa itu," kata warga Batam Kota Herri. Menurut dia, sejak pengungkapan keberadaan mobil mewah berdokumen bermasalah, pengurusan dokumen di Samsat menjadi lebih ribet. "Dulu itu, mau urus surat gampang saja. Sekarang banyak sekali masalahnya," kata dia. Anggota DPR RI derah pemilihan Kepri Harry Azhar Azis juga mempertanyakan banyaknya BPKB yang hilang. "Dengan hilangnya BPKB, hilang juga kepercayaan masyarakat kepada penyelenggara negara," kata Harry. Ia mengatakan kepolisian harus bisa menjelaskan penyebab doku-

men milik warga yang tidak ditemukan. Sementara itu, untuk menyelesaikan kesemrawutan dokumen kendaraan, Polda Kepri memindahkan pengurusan dokumen ke Markas Polda. Kabid Humas Polda Kepri, AKBP Hartono mengatakan pemindahan itu dilaksanakan untuk membenahi kesemrawutan kepengurusan BPKB. "Jika sudah beroperasi di Polda Kepri, akan dihubungkan dengan Mabes Polri. Jadi ke depan akan lebih tertib dan terpantau," kata dia. Namun sebaliknya, masyarakat justru mempertanyakan kebijakan yang dianggap tiba-tiba. "Ada apa lagi di balik ini, yang kemarin saja belum selesai sekarang sudah dipindah," kata warga Tiban,

Rudi. Ketua DPRD Provinsi Kepulauan Riau Nur Syafriadi juga menilai pemindahan sebagian pelayanan Kantor Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap Polda Kepri di Batam Kota ke Markas Polda setempat di Nongsa justru merepotkan masyarakat. Nur Syafriadi mengatakan wacana Kapolda Kepri Brigjen Pol R Budi Winarso memindahkan sebagian pelayanan ke Polda karena kasus mobil mewah bodong, sangatlah kurang bijak. "Jika memang ada masalah Samsat karena ada temuan mobil mewah bodong. Jangan kantornya dipindahkan, melainkan oknum-oknum yang tidak beres di kantor itu yang harus dipindah," katanya. (ant)


SENIN, 17 JANUARI 2011 M 12 SHAFAR 1432 H

Reportase 20

TAMAN NASIONAL PULAU SIBERUT

‘Asian Galapagos’ yang Terlupakan PULAU Siberut terletak di lepas pantai Sumatera Barat yang dipisahkan oleh Selat Mentawai dan berjarak kurang lebih 155 km dari kota Padang. Taman Nasional Siberut yang terletak di pulau tersebut, seluas 60% kawasan ditutupi oleh hutan primer Dipterocarpaceae, hutan primer campuran, rawa, hutan pantai, d a n hutan mangrove. Hutan di taman nasional ini relatif masih alami dengan banyaknya pohon-pohon besar dengan tinggi rata-rata 60 meter. Taman Nasional Siberut memiliki empat jenis satwa primata yang tidak ditemukan pada daerahdaerah lainnya di dunia (endemik) yaitu bokkoi (Macaca pagensis), lutung mentawai/joja (Presbytis potenziani siberu), bilou (Hylobates klossii), dan simakobu (Nasalis concolor siberu). Selain itu, terdapat 4 jenis bajing yang endemik, 17 jenis satwa mamalia dan 130 jenis burung (4 jenis endemik). Pulau Siberut termasuk Taman Nasional Siberut adalah salah satu Cagar Biosfir yang ditetapkan UNESCO dalam Program Man and the Biosphere (MAB). Dalam catatan

sejarah, Pulau Siberut telah terpisah lebih dari 500 ribu tahun yang lalu oleh air laut dari daratan Asia. Proses pemisahan sejak zaman Es (Pleistocene) ini telah menjadikan Pulau Siberut memiliki keunikan flora, fauna, ekosistem, kebudayaan masyarakat asli dan kehidupan yang bertajhan serta terlepas dari proses evolusi yang dinamis. Akibat proses isolasi yang lama ini menjadikan timbulnya

s i f a t endemik bagi flora dan fauna. Walaupun hutan di Siberut, termasuk hutan tropis, karena mempunyai curah hujan dan suhu yang cukup tinggi, Namun susunan hutan di pulau ini, memiliki keunikan-keunukan tertentu yang berbeda dengan hutan tropis lainnya. Karena keunikannya inilah makanya pulau ini digelari Asian Galapagos karena memiliki tingkat endemisitas yang tinggi seperti Pulau Galapagos yang dikunjungi Charles Darwin dulu yang ditulis dalam bukunya yang penuh kontroversi; The

Origin of Species Menuju Siberut Perjalanan ke dalam kawasan taman nasional belum banyak dilakukan oleh pengunjung dan selama ini obyek utama bagi pengunjung ke Pulau Siberut hanya untuk melihat budaya masyarakat Mentawai yang berada di dalam dan sekitar taman nasional. Dalam banyak hal, masyarakat Mentawai merupakan suku bangsa di Indonesia yang masih sangat tradisional dan sebagian besar menganut kepercayaan animisme. Kegiatan sosialnya dipusatkan di sekitar UMA, yaitu suatu rumah bersama yang berukuran panjang dan dihuni oleh 30 - 80 orang. Ibu dan Anak Suku Mentawai Kunjungan ke Taman Nasional Siberut merupakan kombinasi perjalanan mulai dari berperahu, mendayung, berjalan kaki di jalur berlumpur, menikmati keindahan alam hutan tropika termasuk pengamatan tumbuhan/satwa, mandi di air terjun dan mengamati langsung masyarakat asli. Perjalanan tersebut merupakan petualangan yang tidak terlupakan. Perjalanan ke Pulau Siberut, biasanya diatur oleh biro-biro perjalanan dari Padang maupun Bukittinggi termasuk fasilitas pemandu wisata. (h/mad)

Potensi yang Dimiliki Taman Nasional Siberut

1. Wisata Budaya Kebudayaan Mentawai sangat khas, dimana masyarakat mempunyai tradisi yang unik. Wisata budaya yang dapat dinikmati adalah kehidupan keseharian masyarakat Mentawai di rumah-rumah tradisionalnya. Aktifitas masyarakat seperti; menyagu, berburu, membuat racun panah, membuat tato, membuat kabit (celana tradisional), memasak sagu, upacara adat dengan tarian khas mentawai (turuk) dan ritual pengobatan oleh Sikerei (dukun mentawai) memiliki nilai budaya dan daya tarik pariwisata yang tinggi. 2. Trecking dan Penyusuran Sungai Untuk mencapai lokasi objek wisata atau daerah/lokasi dimana terdapat adanya wisata budaya maka digunakan speed boat atau sampan melalui sungai utama dimana pada daerah tertentu disepanjang sungai dapat dilihat adanya pondok (sapou) tempat masyarakat lokal berladang dan berternak, atau melihat kehidupan masyarakat lokal yang turun ke muara atau naik ke hulu sungai dengan menggunakan sampan. 3. Wisata Bahari Wisata bahari yang terkenal dan disukai oleh wisatawan mancanegara di Siberut adalah surfing, dilakukan di pulau-pulau kecil di ujung selatan Pulau Siberut seperti Pulau Nyang-nyang dan Karang Bajat. Selain itu wisata bahari yang dapat dinikmati adalah snorcling, berenang, memancing dan menikamti indahya pasir putih. Saat ini telah ada resort wisata di Karang Bajat yang didirikan oleh perusahaan swasta dan dikelola oleh masyarakat lokal. 4. Pengamatan Burung Pengamatan burung dapat dilakukan di hutan-hutan primer dan sekunder atau sepanjang sungai saat perjalanan menuju ke lokasi wisata. Di pantai muara Siberut dapat pula diamati burung-burung pantai yang mencari ikan. Pengamatan burung sebagai tempat berkumpul dan bersarang adalah Pulau Saplap yang terletak di Desa Saliguma. 5. Pengamatan Primata Salah satu potensi yang akan dikembangkan di kawasan TN Siberut adalah wisata pengamatan primata. Walaupun saat ini telah ada stasiun riset primata yang dikelola oleh Siberut Conservation Project yang terletak di Politcoman Siberut Utara, dimana keempat primata Siberut dapat dilihat dan diamati secara langsung. Pengamatan biasanya dilakukan pada pagi hari disaat primata mulai beraktivitas. 6. Jelajah Mangrove Potensi mangrove di Pulau Siberut belum banyak dipromosikan. Terdapat beberapa lokasi wisata mangrove yang potensial yaitu Teluk Katurei yang masih memiliki hutan mangrove yang luas dan relatif asli dengan paduan Teluk Katurei yang tenang. Di sini dapat pula secara langsung mencari kepiting atau ikan-ikan maupun udang di sela-sela hutan mangrove.

Statistik: Musim kunjungan terbaik: Bulan Januari - September setiap tahunnya. Cara pencapaian lokasi : dari Padang (Muara Padang) ke Muara Siberut/Muara Sikabaluan/Muara Saibi dengan menggunakan kapal laut (3 kali seminggu) pada malam hari, waktu perajalanan ¹ 10 jam. Jika Anda Ingin Berkunjung‌ 1. Minum obat malaria dan bawa P3K 2. Siapkan diri untuk daerah yang sering hujan deras dan berlumpur 3. Bawa uang tunai yang cukup karena perjalanan ke Siberut memerlukan biaya yang cukup besar 4. Hargailah kebudayaan Mentawai dan tanya sebelum mengambil foto, serta ambil kesempatan ini untuk mempelajari tentang hutan hujan tropis dan kebudayaan tradiosonalnya yang harmonis dengan alam dari orang asli Mentawai 5. Datanglah ke Visitor Center Balai Taman Nasional Siberut di Maileppet (3 km dari Muara Siberut) sebelum berangkat ke pedalaman untuk mendapatkan informasi yang lebih lengkap. (h/mad)


SENIN, 17 JANUARI 2011 M 12 SHAFAR 1432 H

Solok Selatan Pejabat yang Tersangkut Korupsi akan Dinonaktifkan Sarantau Sasurambi

21

Lingkar Solsel

Harga Bokar Rp15 Ribu per Kg

SOLOK SELATAN, HALUAN — Harga bahan olahan karet (Bokar) di Solok Selatan, Sumatera Barat, dalam seminggu ini naik menjadi Rp15 ribu per kilogram dengan kadar air 47 persen. Sebelumnya, harga bokar di Solok Selatan masih di bawah Rp10ribu per kilogram. Kenaikan ini dipengaruhi oleh harga karet dunia. Menurut Seorang pengumpul bokar di Pasir Talang, Sungai Pagu, Endri, Minggu (16/1), kenaikan harga karet ini memicu semangat petani karet untuk kembali menyadap setelah sekian lama dibiarkan tidak disadap karena harga bokar yang rendah. "Pasokan mulai ada, kenaikan mencapai 30 persen. Ini pertanda petani mulai kembali bersemangat untuk menyadap," katanya. Rata-rata dalam seminggu Endri mampu mengumpulkan bokar berkisar 2,5-3 ton. Tapi, lanjutnya, cuaca panas sejak sebulan yang lalu menyebabkan produksi karet petani turun. Dari dari 50 kilogram dalam seminggu menjadi 40 kilogram. Eli, petani karet dari Pasir Talang, mengatakan semenjak cuaca panas dalam seminggu ini membuat produksi karetnya mengalami penurunan berkisar 10-20 persen. "Karet mulai berkurang sejak (cuaca) panas. Yang biasanya setiap tiga hari saya mendapat karet 60-70 kilogram, sekarang menjadi 40-50 kilogram," kata petani karet dari Pasir Talang ini. Kendati demikian, ia hanya berharap harga bokar kian membaik sehingga masyarakat yang menggantungkan ekonomi keluarganya pada hasil karet bisa tetap "bernapas". (ant)

Harga Cabai Merah Kembali Naik SOLOK SELATAN, HALUAN — Harga cabai merah pada perdagangan Kamis (13/1) kemaren di pasar Muaralabuh, Sungai Pagu, Solok Selatan, kembali naik dari Rp38 ribu-Rp40 ribu per kilogram naik menjadi Rp46 ribu-Rp48 ribu per kilogram. Sebelumnya, harga cabai merah di Solok Selatan sempat mencapai Rp52 ribu per kilogram dan akhirnya turun menjadi Rp38 ribu-Rp40 ribu per kilogram. Dan pada perdagangan hari ini cabai merah kembali naik menjadi Rp46 ribu-Rp48 ribu per kilogram yang disebabkan sedikitnya stok di pasaran. "Tidak ada cabai dari luar yang beredar hari ini, semua cabai lokal," kata pedagang cabai, Eri (38). Diperkirakaan cabai yang beredar hari ini sekitar 1 ton. "Biasanya 2 ton lebih," katanya. Sementara harga cabai rawit justru mengalami penurunan dari Rp44 ribu-Rp45 ribu per kilogram turun menjadi Rp40 ribu per kilogram. "Permintaan cabai rawit agak menurun sehingga harga turun. Konsumen hanya membeli sekilo sampai dua kilogram saja," katanya. Sedangkan harga daging sapi juga mengalami kenaikan dari Rp60ribu per kilogram menjadi Rp65 ribu per kilogram dan harga telur ayam ras masih stabil Rp27.500 per 30 butir. (ant)

GOW Gelar Lomba Baju Kurung Basiba SOLSEL, HALUAN — Dalam upaya melestarikan dan kembali memasyarakatkan baju kurung asli Minangkabau, Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Solok Selatan menggelar lomba baju kurung basiba di Aula Kantor Pemerintah Kabupaten Solok Selatan, baru-baru ini. Lomba ini diikuti oleh perwakilan dari organisasiorganisasi wanita yang tergabung dalam GOW dalam dua kategori, yakni kategori bundo kanduang (ibu) dan puti bungsu (remaja). Ketua GOW Solok Selatan, Ny Ayu Abdul Rahman mengatakan, selain melestarikan kebudayaan Minangkabau, lomba diadakan juga untuk memperkuat posisi Bundo Kanduang di Sumatera Barat. Baju kurung basiba, jelasnya, berbeda dengan baju kebaya karena tidak memperlihatkan bentuk tubuh melainkan longgar dan menutup aurat. "Sesuai dengan falsafah Minangkabau, adat basandi syara', syara' basandi kitabullah," katanya. Untuk tetap memasyarakatkan baju kurung basiba ini, lanjut Ayu, ke depannya anggota GOW diharuskan menggunakan baju kurung basiba dalam acara-acara resmi. Ia menambahkan, untuk mempromosikan kerajinan sulam dan batik Solok Selatan, yakni sulam timbul dan batik tulis Solok Selatan, pengrajin bisa membuat baju kurung basiba dengan menggunakan media tersebut. "Dengan begitu, selain melestarikan kebudayaan Minangkabau, kita juga mempromosikan kerajinan asli Solok Selatan," jelasnya. Dalam kesempatan itu juga ditampilkan tarian-tarian tradisional Sumatera Barat yang dibawakan oleh Sanggar Seni Sarantau Sasurambi yang dibina oleh Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda dan Olahraga. (ant)

Jorong Simancuang Raih Piagam dan Bonus SOLOK SELATAN, HALUAN — Wali Nagari Alam Pauh Duo, Kecamatan Pauh Duo, Kabupaten Solok Selatan, Zainal Abidin, serahkan piagam dan bonus kepada Kepala Jorong Simancuang, yang telah melunasi Pajak Bumi dan Bangunan (PBB). Penyerahan piagam dan bonus tersebut sesuai dengan janji wali nagari sewaktu penyerahan SPPT pada masing-masing jorong. Jorong Simancuang yang dipimpin oleh Jalaludin Dt Lelo Dirajo, telah melunasi kewajiban PBB sesuai target Rp4.325.424. Karena itu, sesuai janji Zainal Abidin selaku Wali Nagari Alam Pauh Duo, diakhir tahun atau saat jatuh tempo pembayaran PBB, diserahkan piagam dan bonus sebesar 20 persen atau sebesar Rp870 ribu kepada Kepala Jorong Simancuang Jalaludin Dt Lelo Dirajo. Piagam dan bonus diserahkan Zainal Abidin beberapa waktu lalu dalam sebuah acara di kantor Wali Nagari Pauh Duo, yang dihadiri masyarakat serta tokoh di nagari. Zainal Abidin mengatakan, target PBB di Nagari Alam Pauh Duo sebesar Rp45.609.583, sedangkan realisasinya hanya Rp.28.932.117 atau sekitar 64 persen saja. Hal ini terjadi karena banyak SPPT yang berdempet, atau objek pajaknya tidak ada, tapi SPPT nya tetap keluar. "Karena itu kami berharap pada PT Wisada Solok untuk memperbaiki SPPT yang berdempet dan juga pada SPPT yang tidak jelas objeknya," harap Zainal Abidin. Kemudian Pemkab Solok Selatan diharapkan juga menepati janjinya. Bagi nagari dan jorong yang melunasi PBB agar di berikan bonus. (h/ind)

SOLSEL, HALUAN — Pejabat yang masih aktif yang menjadi tersangka dugaan tindak pidana korupsi di Badan Pendapatan dan Keuangan Daerah Solok Selatan tahun 2008 akan dinonaktifkan.

"Saat ini kita masih menunggu surat resmi pemberitahuan dari Kejati (Kejaksaan Tinggi) Sumbar terkait status beberapa pejabat di Solok Selatan sebagai tersangka dugaan korupsi," kata Bupati Solok Selatan, Muzni Zakaria, saat dikonfirmasi oleh wartawan, Jumat (14/1). Setelah ada surat pemberitahuan resmi dari Kejati Sumbar, tambahnya, pihaknya akan mengambil sikap untuk menonaktifkan."Kalau sudah ada surat resmi, akan dinonaktifkan agar mereka fokus," sebutnya. Keenam tersangka itu, yakni mantan Bupati Solok Selatan periode 2005-2010, Syafrizal J, Mantan Sekda Solsel Adril, mantan Asisten II Wardi Jufri, mantan Kepala BPKD Jhonny Hasan Basri, Kabid Usaha, Pengawasan dan Penjabat (Pj) Keuangan Erizal B dan Bendahara Pengeluaran BPKD, Erifal Zeskin. Tersangka yang saat ini masih aktif sebagai pejabat di

LANTIK — Bupati Solok Selatan tengah melantik pejabat eselon II, III dan IV di lingkungan Pemkab Solsel, Jumat (14/1)

88 Pejabat Solsel Dilantik

SOLOK SELATAN, HALUAN — Pelantikan 88 pejabat eselon II, III dan IV dilingkungan Pemerintah Kabupaten Solok Selatan oleh Bupati H Muzni Zakaria M Eng bersama Wabup Drs Abdurahman SH, Jumat (14/1) akhirnya menjawab simpang siur isu mutasi yang belakangan merebak di lingkungan pejabat dijajaran Pemerintah Kabupaten Solok Selatan. Diantara para pejabat ada yang mendapat mutasi, bertukar tempat, mengisi lowongan bahkan ada juga yang mengalami rotasi. Sebagaimana dikemukakan bupati bahwa pihaknya telah melakukan evaluasi terhadap sejumlah pejabat di berbagai SKPD. Apalagi sejak ia mengetahui tingkat disiplin aparat dalam tugas hingga masalah kondisi kantor yang sering lengang,

ungkapnya. Bupati menjelaskan, pelantikan pejabat dijajaran pemerintah daerah akan dapat mengembalikan semangat kerja. Adapun pejabat baru seperti Asisten I Wardi Jufri, Asisten II Amril Bakar dan Asisten III Erizal B. Sedangkan posisi Sekwan DPRD masih dijabat Plt Aswis. Posisi Kadis Sosnaker Zulfadrizal bertukar tempat ke Dinas Perhubungan. Termasuk pengisian Camat Sangir Jujuan Syafri dan Kabag Humas Joni Satri menggantikan Edi Pernando serta sejumlah pejabat eselon lainnya. Kepala BKD Ismail SH yang dihubungi Haluan di kediamannya mengakui bahwa pelantikan pejabat dijajaran Pemerintah Kabupaten Solok Selatan, dilaksanakan saat memasuki tahun baru setelah melakukan peng-

kajian secara matang. Pejabat yang diberi amanah diharapkan menjadi pasukan yang siap tempur. Para pejabat tersebut adalah pejabat yang dinilai mampu bekerja sama dengan bupati dan wakil bupati yang dilantik pada tanggal 20 Agustus lalu. Adanya mutasi oleh bupati/ wakil bupati terhadap jajarannya memang dirasa perlu. Semua itu sesuai dengan kebutuhan daerah guna kelanjutan pembangunan dan kelancaran tugas. Manfaat lainnya adalah untuk penyegaran serta menghindari kejenuhan dalam bertugas. Isu yang selama ini menghangat kini otomatis telah reda. Pejabat baru Kabupaten Solok Selatan diharapkan bekerja dengan semangat baru, membawa amanah untuk kemajuan daerah. (h/nus)

Solsel Gelar OP Beras

net

MELONJAKNYA harga beras akibat kelangkaan pasokan disikapi pemerintah dengan menggelar operasi pasar beras oleh Bulog SOLOK SELATAN, HALUAN — Operasi Pasar (OP) beras di Solok Selatan, Sumatera Barat digelar di seluruh kecamatan yang ada di Solok Selatan. Kegiatan tersebut dimulai di Kecamatan Sangir Batanghari pada Jumat (14/1). Kepala Dinas Koperasi, Perin-

dustrian dan Perdagangan Solok Selatan, Efi Yandri, mengatakan secara kontinyu akan dilaksanakan di kecamatan lainnya. Dijadwalkan untuk Kecamatan Sangir pada (15/1), Sangir Balai Janggo (16/1), Sungai Pagu (17/ 1), Pauh Duo (18/1), Koto Parik Gadang Diateh (19/1), dan Sangir

lingkup Pemerintahan Kabupaten Solok Selatan, yakni Wardi Jufri sebagai Asisten I dan Erizal B menjabat Asisten III yang baru dilantik (14/1). Kemudian Erifal Zeskin sebagai staf di Disbudparpora dan Jhonny Hasan Basri yang semula menjabat Asisten I ditempatkan pada BKD (non aktif). Tiga dari empat tersangka, yakni Jhonny Hasan Basri, Erizal B dan Wardi Jufri, tetap hadir dalam pelantikan Pejabat Eselon II, III dan IV di Aula Kantor Pemerintahan Kabupaten Solok Selatan, Jum'at pagi. Terkait pelantikan mereka dengan status tersangka, bupati mengaku baru tahu mengenai status mereka sebagai tersangka dari media massa Jumat pagi. "Saya baru tahu status (tersangka) mereka tadi pagi, sementara SK Pelantikan telah ditetapkan Rabu (12/1)," katanya. "Saya sudah menonaktifkan Pak Jhonny Hasan Basri agar fokus menjalani pemeriksaan," imbuhnya. (ant)

BUPATI SOLSEL MUZNI ZAKARIA

Jabatan Tidak Abadi

Jujuan (20/1). Setiap kecamatan mendapat jatah OP beras sebesar 8,5 ton dengan harga eceran tertinggi (HET) berkisar Rp6.500 Rp6.800 per kilogram. Kendati jadwal OP tersebut disesuaikan dengan hari pasaran di setiap kecamatan, imbuh Efi, pihak kecamatan bisa merekomendasikan tempat lainnya yang layak untuk dilakukan OP. Guna mengantisipasi pedagang beras melakukan pembelian, lanjutnya, dilakukan pengawasan oleh tim dan pembatasan pembelian."Tapi kita lihat kondisi dan situasinya. Apa ada antusiasme masyarakat atau tidak," jelasnya. Disinggung mengenai hasil rapat terkait lonjakan harga beras ini yang dilaksanakan kemarin, Efi menyebutkan pembahasan masih terfokus pada OP beras. "Kenaikan harga beras ini merata di Sumatera Barat sehingga kita perlu melakukan analisa lebih lanjut untuk mencarikan solusi kelanjutannya. Fokus rapat kemarin masih sekitar OP beras," sebutnya. (ant)

SOLOK SELATAN, HALUAN — Para pejabat di lingkungan Pemerintah Kabupaten Solok Selatan harus menyadari bahwa sebagai pegawai negeri sipil, jabatan bukanlah sesuatu yang abadi. Hal tersebut dikatakan Bupati Solok Selatan H Muzni Zakaria M Eng Dt Inyiak Rky Besar, pada pelantikan pejabat eselon II,III dan IV Pemkab Solok Selatan di Aula Kantor Bupati Timbulun Padang Aro, Jumat (14/01). Hadir pada kesempatan tersebut Ketua DPRD Solok Selatan H Khairunas S.IP, Kapolres Solok Selatan AKBP Djoko Trisulo SH SIK, Dandim diwakili Koramil Sangir Kapten Yoyok Karyo, Sekda Ir Amril Bakri MTP, serta dinas instasi, badan dan kantor dilingkungan Pemkab Solok Selatan serta undangan lainnya. Bupati H Muzni Zakaria mengungkapkan, proses penggantian pejabat bukan hanya mempertimbangkan masalah kinerja semata. Tapi juga dalam rangka memberikan kesempatan kepada pegawai yang dinilai berprestasi dengan mengakomodir semua aspirasi, baik yang disampaikan melalui SMS, maupun langsung pada bupati dan wakil bupati, DPRD, tokoh masyarakat dan juga pada kalangan wartawan. Perlu diketahui, tambahnya, untuk menjadi seorang pejabat karir, sangat dibutuhkan pengalaman jabatan pada beberapa tempat atau bidang pekerjaan yang sesuai dengan latar belakang pendidikan dan ilmu yang dimiliki. Selain itu juga perlu peningkatan SDM yang berkualitas. Solok Selatan perlu mengelola sumber daya manusia dengan

baik, karena sumber daya alam yang ada tidak akan terkelola dengan baik tanpa adanya sumber daya manusia yang dapat diandalkan, ujar Muzni. Masing-masing SKPD juga harus membuat perencaan yang matang untuk pelaksanaan program kegiatan. Program yang akan dilaksanakan itu harus terencana dan tetap berpedoman pada aturan yang berlaku. Se3lain itu, program kerja dan kegiatan SKPD di tahun anggaran 2011 mesti mengacu pada pelaksanaan program yang terbengkalai di masing-masing SKPD, harap bupati. Kabupaten Solok Selatan saat ini baru sekedar mengharapkan kontribusi dari pendapatan asli daerah. "Kita hanya sekedar menerima royalti dari investor. Jumlah peenerimaan juga tidak sebanding dengan belanja publik yang harus kita keluarkan untuk pembangunan infrasruktur yang di pergunakan investor tersebut. Semestinya, ke depan kita menjadi regulator sekaligus ambil bagian sebagai pelaku usaha yang diperankan oleh perusahaan daerah dalam mengelola sumber daya alam yang ada," ujar bupati. (h/ind)

Kemeriahan HUT Belum Dirasakan Masyarakat

SOLOK SELATAN, HALUAN — Peringatan hari jadi Kabupaten Solok Selatan, walaupun sudah 7 kali diperingati, ternyata belum di rasakan kemeriahannya oleh masyarakat. Pasalnya, kemeriahan peringatan hari jadi tersebut dinilai masyarakat baru terasa di tingkat pemerintah kabupaten saja. Murni, ibu setengah baya di Sungai Pauh, Jorong Balun, Nagari Pakan Rabaa Tangah, Kecamatan KPGD mengungkapkan, peringatan HUT Kabupaten Solok Selatan, sepertinya hanya untuk orang-orang berdasi saja. Masyarakat kecil dinilainya tidak dilibatkan untuk peringatan hari jadi tersebut. Padahal untuk menjadikan Solok Selatan sebagai sebuah kabupaten, masyarakat

kecil juga turut menyampaikan orasi pada Sidang Paripurna DPRD Kabupaten Solok di Koto Baru. "Kami yang ikut demo waktu itu," ujar Murni dengan kesal. Hal serupa juga disampaikan Wali Nagari Pakan Rabaa Timur, Kecamatan Koto Parik Gadang Diateh, Rusdi Katik Marajo, di kantornya Rabu (12/ 01) kemaren. Rusdi juga memberikan komentar serupa. Dikatakan, peringatan HUT Kabupaten Solok Selatan sudah tujuh kali berlalu. Namun ia menilai, untuk menyemarakkan HUT kabupaten yang punya motto sarantau sa surambi ini, sejauh ini kegiatan tersebut memang belum banyak melibatkan masyarakat kecil.

Rusdi menyarankan, mestinya peringatan hari jadi Kabupaten Solok Selatan juga dilakukan seperti memperingati hari besar nasional atau hari besar Islam. Selain melibatkan masyarakat, juga ditandai dengan pemasangan bendera disetiap rumah penduduk sehingga kesemarakannya juga terlihat disepanjang jalan. Selain itu juga diadakan pertandingan olah raga serta konser artis, baik artis lokal maupun artis nasional. Seharusnya untuk peringatan HUT ke-7 Kabupaten Solok Selatan, di sepanjang jalan juga ditandai dengan pemasangan marawa. "Jadi saat kita mendatangakan tamu, suasananya terlihat benar-benar semarak," ujar Rusdi Katik Marajo. (h/ind)

net

SUASANA sidang paripurna istimewa DPRD Kabupaten Solok Selatan dalam rangka HUT Kabupaten Solok Selatan yang ke-7 beberapa waktu yang lalu


Padang Panjang Pengendalian Bahaya Rokok Dipresentasikan Tiga Pejabat Muda Promosi Serambi Mekah

SENIN, 17 JANUARI 2011 M 12 SHAFAR 1432 H

PADANG PANJANG, HALUAN — Walikota Padang Panjang, dr.H.Suir Syam M.Kes MMR dijadwalkan akan menyampaikan presentasi mengenai pengendalian bahaya rokok dan penyakit tidak menular dalam Rapat Kordinasi Nasional Kementerian Kesehatan di Jakarta, tanggal 24 dan 25 Januari mendatang. Kabid P3PL Dinas Kesehatan Padang Panjang, dr. Hj.Deswita MM, Rabu (12/ 1) kemaren mengatakan, Walikota Suir Syam diundang sebagai pembicara dalam ’Workshop Pengendalian Masalah Kesehatan Akibat Tembakau dan Penyakit

Tidak Menular yang diselenggarakan oleh Ditjen Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan (P2PL) di Hotel Oasis Amir, Jakarta. Dalam surat undangan yang ditandatangani oleh Dirjen P2PL, Prof.dr. Tjandra Yoga Aditama itu dijelaskan workshop diselenggarakan bagi para pengambil kebijakan di daerah dan akan dibuka oleh Menteri Kesehatan. Berbagai kebijakan yang dilakukan Padang Panjang dalam pengendalian bahaya rokok serta penyakit tidak menular akan menjadi kajian diskusi untuk dalam menyusun program nasional mengenai hal itu. (h/dds)

PADANG PANJANG, HALUAN — Pemko Padang Panjang dalam tahun 2011 akan menyediakan 3.000 pasang sepatu dinas bagi PNS yang harus diproduksi oleh pengusaha dan pengrajin kulit di Padang Panjang. Hal itu dikatakan Kepala Dinas Koperasi UMKM Perindustrian dan Perdagangan, Drs Reflis MTP, Rabu (12/1). Kebijakan ini diambil sebagai upaya pembinaan dan pengembangan industri kulit di Padang Panjang. Karena itulah pengelolaan produksi harus dilakukan oleh pengusaha dan pengrajin Padang Panjang. Bila hal itu belum terpenuhi oleh pengusaha Padang Panjang, dapat didatangkan pengrajin dari luar daerah,

namun harus dikerjakan di Padang Panjang. Anggaran untuk sepatu dinas itu dari APBD Padang Panjang dan telah disediakan di setiap SKPD. Dijelaskan oleh Reflis, ia bertekad untuk menjadikan Padang Panjang benar-benar sebagai pusat industri kulit terbesar di luar pulau Jawa. Karena itu ia fokus pada pengembangan dan pembinaan pengusaha dan pengrajin kulit. Ia melihat program-program pelatihan selama ini sudah cukup banyak dan kini harus dibatasi serta berkosentrasi pada produksi. Mengenai pemasaran ia telah atasi dengan menghadirkan investor pemasaran CV Azza Daimah dari Jakarta, yang mampu menampung produksi pengrajin. (h/dds)

3 Ribu Sepatu Dinas PNS Disiapkan

22

PADANG PANJANG, HALUAN — Tiga pejabat muda yang selama ini sering terlibat sebagai tim khusus Walikota Padang Panjang dalam pembahasan dan penyusunan berbagai perencanaan dan kebijakan strategis, dipromosikan Walikota Padang Panjang, menduduki Eselon II.

Mereka adalah, Drs Reflis MTP (46) yang dipercaya menjadi Kepala Dinas Koperasi UMKM Perindustrian dan Perdagangan (Koperindag), sebelumnya Kabag Administrasi Perekonomian dan SDA Setdako. Selanjutnya Rusdianto SIP MM (47) sebagai Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kesatuan Bangsa dan Politik (BPBD/KBP) dari jabatan sebelumnya, Kabag Organisasi Setdako. Yang termuda diantara ketiganya, Yudhi Fajar Kahayan S.Sos M.Si (43) Kepala Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD) yang dipromosikan dari jabatan Kabid Anggaran dan Perbedaharaan DPPKAD. Ketiganya dilantik bersama seluruh pimpinan unit kerja lainnya, Senin (3/1) lalu oleh Walikota Padang Panjang, dr.H.Suir Syam MKes MMR. Dengan promosi ini, ketiganya tampil bak ’Trio Musketer’, pendekar pembangunan Kota Padang Panjang yang akan memainkan peran yang lebih nyata. Ketiganya memulai harihari pertama masa tugasnya dengan gebrakan baru, melakukan langkah-langkah nyata pembenahan organisasi. Reflis contohnya, langsung turun ke lapangan mencek pengusaha kulit serta pembangunan gedung promosi kelurahan.

Rusdianto harus segera mengirim aparatnya bergabung dalam Tim SAR penyelamatan pendaki gunung yang nyasar, serta melakukan rapat staf. Sedangkan Yudhi Kahayan melakukan pembenahan dan kordinasi staf dalam mengelola dan mengawal anggaran pembangunan daerah. Reflis yang ditemui Rabu (12/1) kemaren mengungkapkan, ia kini tengah mendata ulang para pengrajin dan pengusaha kulit di Kota Padang Panjang. Ternyata dari 20 pengusaha yang terdaftar, hanya lima orang yang benarbenar produktif. Padahal Padang Panjang telah mencanangkan industri kulit sebagai ikon ekonomi kerakyatan. Untuk itulah ia bersama SKPD terkait lainnya turun langsung ke lapangan sejak Senin (10/1). Dari temuan itu ia akan mendisain ulang pembinaan pengusaha kulit yang tidak lagi berupa program pelatihan melainkan menjurus kepada pengembangan usaha. Selain itu tim ini juga meninjau pembangunan pondok promosi (workshop) yang telah dimulai di delapan kelurahan. Rusdianto sesaat sesudah dilantik memulai tugas baru, telah harus melibatkan personilnya dalam tim pencarian dan penyelamatan lima orang pendaki gunung Singgalang yang tersesat sejak pergantian

DARWIN DANIN

PROMOSI — Tiga pejabat muda dipromosikan Walikota Padang Panjang, menduduki Eselon II. Ketiganya adalah, Drs Reflis MTP, Rusdianto SIP MM, dan yang termuda diantara ketiganya, Yudhi Fajar Kahayan S.Sos M.Si. tahun baru lalu. Kelimanya ditemukan selamat dan telah dievakuasi oleh Tim SAR yang didukung Basarnas Sumbar dan Padang Panjang serta aparat Polri/Brimob. Siaran pers BPBD/KBP serta keterangan pers yang disampaikan melalui Kasi Kesbangpol Dalam Negeri, M.A.Dalmenda S.Sos, M.Si, mengatakan, tugas berat yang harus dilakukan Kepala BPBD/ KBP adalah mereka harus ’manaruko’ meletakkan dasar program dan pola kerja lembaga yang baru ditumbuhkan

Limapuluh Kota Masyarakat Koto Tangah Dambakan Perbaikan Jalan

ini.

Kepala DPPKAD Yudhi Fajar Kahayan yang dihubungi lewat telepon Sabtu kemarin menjelaskan, ia memulai tugasnya dengan pembinaan staf, merumuskan serta meluruskan tugas-tugas pokok DPPKAD sebagai lembaga pelayanan pembangunan bidang keuangan bagi masyarakat. Dijelaskannya, BPPKAD sebenarnya adalah unit pembantu (suporting) setiap SKPD dalam pengelolaan keuangan. Tugas berat yang dihadapi adalah untuk menghilangkan

persepsi sebagian masyarakat yang melihat BPPKAD sebagai lembaga yang ekslusif dan arogan. Karena itu menurut Yudhi, ia bersama unsur pimpinan harus dapat mengawal pengelolaan keuangan setiap SKPD agar memberikan hasil optimal serta mencegah terjadinya kesalahan fatal yang merugikan keuangan serta pembangunan daerah. Sedangkan tugas kepala seksi dan staf menekuni tugastugas teknis dalam organisasi demi kelancaran pelayanan masyarakat. (h/dds)

Luhak Nan Bungsu

LIMAPULUH KOTA, HALUAN — Masyarakat Nagari Koto Tangah, Kecamatan Bukik Barisan, Limapuluh Kota, mendambakan perbaikan jalan kabupaten, ruas SulikiBaruah Gunung, lewat Nagari Koto Tangah.

Jalan tersebut satu-satunya jalan terdekat menuju Suliki lewat Tanjung Bungo dan sudah lama mengalami kerusakan, tapi belum juga di perbaiki. Ruas jalan Suliki-Baruah Gunuang, merupakan urat nadi ekonomi bagi lima nagari yang ada di Bukik Barisan seperti Nagari Tanjung Bungo, Banja Laweh, Koto Tangah, Sungai Naniang dan Baruah Gunuang. Jalan tersebut ramai dilewati mobil pribadi, mobil pick-up barang dan bus angkutan penumpang, jurusan Baruah Gunung-Bukittinggi-Padang. Selain itu, angkutan penumpang jurusan Baruah GunungPerawang dan Ujung Batu, Baruah Gunung-Pekanbaru, Provinsi Riau. Harapan masyarakat itu disampaikan Wali Nagari Koto Tangah, Zul Irfan Dt Muncak, di hadapan Wakil Bupati Limapuluh Kota, Asyirwan Yunus yang berkunjung ke Koto Tangah beberapa hari yang lalu. “Jalan Suliki-Baruah Gunung lewat Tanjung Bungo telah menjadi urat nadi ekonomi. Karena itu sangat diperlukan kepedulian Pemkab Limapuluh Kota untuk membantu melakukan perbaikan jalan kabupaten itu. Sebetulnya, ada jalan ke Koto Tangah dan Baruah Gunung lewat Anding dan Guntung, tapi jarak tempuhnya lebih jauh 5 km dan lebar jalan tak memadai,“ ujar Zul Irfan Dt Muncak. Dikatakan, masyarakat pada enam nagari tersebut, juga mendambakan sebuah Sekolah

Lanjutan Tingkat Atas (SLTA). Selama ini siswa SMP setempat, melanjutkan pendidikan ke SMA Limbanang. Di Bukik Barisan tercatat ada 6 sekolah setingkat SLTP yang berdekatan. Penyediaan tanah untuk pendirian gedung sekolah, sudah disanggupi masyarakat. Wakil Ketua DPRD Limapuluh Kota, Safaruddin Dt Bandaro Rajo, menyambut baik aspirasi masyarakat Nagari Koto Tangah, dan berjanji memperjuangkannya kepada pemerintah Kabupaten Limapuluh Kota. “Aspirasi masyarakat yang dikemukakan, mulai dari perbaikan jalan lingkung, perbaikan jalan kabupaten, serta pembangunan sebuah SLTA, akan diperjuangan secara bertahap," ujarnya. Ia mengakui jalan Koto Tangah-Suliki sudah semestinya untuk diperbaiki sesegeranya, mengingat lalulintas di jalan tersebut mulai padat. Belasan mobil, bus dan pick-up lewat saban hari dengan berbagai tujuan. Untuk mengangkut penumpang dan barang serta hasil bumi, seperti tembakau, kopi dan beras yang dibawa ke Ujung Batu dan Perawang, sebut Safaruddin Dt. Bandaro Rajo. Wakil Bupati Limapuluh Kota, Asyirwan Yunus, mengulas, untuk menyikapi permintaan masyarakat itu diperlukan kesabaran, sebab akan dicarikan solusinya. Apakah masih tertampung dalam APBD Limapuluh Kota. Jika tidak tentu melalui dana APBD

Tahun 2010, 52 Rumah Terbakar

LIMAPULUH KOTA, HALUAN — Tingkat kebakaran rumah di Limapuluh Kota cukup tinggi. Tahun 2010, terjadi kebakaran rumah sebanyak 52 kali. Amuk si jago merah ini menimbulkan kerugian material yang tidak sedikit. Sementara itu, selama bulan Januari tahun 2011 ini, sudah terjadi kebakaran rumah sebanyak lima kali. Karena itu, masyarakat Lmapuluh Kota diharapkan untuk meningkatkan kewaspadaannya dan berhati-hati dalam menjaga kemungkinan terjadinya kebakaran. Demikian disampaikan, Wabup Asyirwan Yunus, ketika memberikan bantuan untuk Wendrizal (32), korban kebakaran rumah di Jorong

Kampuang Baru, Kenagarian Sungai Naniang, Kecamatan Bukik Barisan, beberapa hari yang lalu. Bantuan yang diserahkan itu, berupa alat dapur, makanan (Supermi), sarden, selimut, minyak goreng, dan alat-alat rumah tangga lainnya. Bantuan diterima oleh Wendrizal (tani) didampingi Wali Nagari Sungai Naniang Emlizar. Musibah kebakaran yang menimpa Wendrizal terjadi disiang bolong sekitar pukul 11.00 WIB. Saat itu korban berada di ladang. Dalam kesempatan tersebut, Wakil Ketua DPRD Lima puluh Kota , Safaruddin Dt. Bandaro Rajo turut menyumbang dua kodi atap seng. (h/ zkf)

Ricky Edwar jadi Camat Mungka

ZULKIFLI

TANDA JABATAN — Sekda Lima Puluh Kota Drs. Resman, M.Pd,MH sematkan tanda jabatan kepada Camat Mungka Ricky,S.Sos propinsi atau APBN pemerintah pusat. “Jika perlu, dibangun dengan gerakan pembangunan gotong royong (Gerbang

GOR), sumber dananya dihimpun dari pihak masyarakat, perantau, PNS di lingkungan Pemkab Lima Puluh Kota. Pelaksanaannya

dilakukan dengan gotong royong yang melibatkan masyarakat, kalangan PNS dan TNI/Polri,“ ulas Asyirwan. (h/ zkf)

LIMAPULUH KOTA , HALUAN — Serah terima jabatan Camat Mungka dari Ir Wal Asri kepada Ricky Edwar, S.Sos berlangsung lancar. Acara ditandai dengan pemasangan tanda jabatan camat kepada Ricky Edwar, S.Sos oleh Sekdakab, Drs. Resman K, MPd, disaksikan oleh Ketua Tim Pengerak PKK, Ny Rismawati Alis Marajo. Acara berlangsung di Kantor Camat Mungka, beberapa hari yang lalu. Kegiatan sertijab Camat Mungka, mendapat perhatian luar biasa dari masyarakat. Sejak Kecamatan Mungka di mekarkan tahun 2001 lalu, buat pertamakalinya kecamatan ini dipimpin putra asli Mungka. Dalam kegiatan tersebut, juga dilangsungkan serah terima jabatan Ketua Tim Penggerak PKK Kecamatan Mungka dari, Ny Ana Wal Asri kepada Ny Rina Ricky

Edwar, oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Lima Puluh Kota Ny Rismawati Alis Marajo. Sekdakab Resman mengungkapkan, memimpin Kecamatan Mungka, akan jauh berbeda dengan memimpin kecamatan lain. Karena Mungka, merupakan salah satu sentra ekonomi, dari tiga sentra ekonomi yang ada di Limapuluh Kota yaitu, Sarilamak dan Pangkalan Koto Baru. Ia memprediksi, perekonomian di Mungka, bakal melaju pesat. Dari hasil penjualan telur saja, diperkirakan berputar uang sebesar Rp780 miliar setiap tahunnya. Dengan asumsi 2 juta ekor ayam ras petelur, dengan produksi telur sebanyak 9 juta kg. Jumlah tersebut juga meninggalkan jumlah APBD Limapuluh Kota yang hanya Rp660 miliar pertahun.(h/zkf)


Wanita dan Keluarga Jejak Stres pada Wajah Masalah Pendidikan

SENIN, 17 JANUARI 2011 M 12 SHAFAR 1432 H

23

KONSULTASI

dan Kemanusiaan

SAAT pekerjaan mendera dan membutuhkan daya pikir yang mendalam, wajah kita cenderung merengut. Hal itu tentu lamakelamaan akan meninggalkan kerut di tengah wajah. Akan tetapi, tak hanya itu efek stres pada kulit. Para ilmuwan makin memperjelas bagaimana stres memengaruhi kecantikan kulit Anda. 1. Kekeringan Stres kronis meningkatkan hormon kortisol, yang bisa merusak kekuatan kulit untuk menahan air. Hasilnya, kulit akan kekurangan kelembaban, yang berakibat pada hilangnya kilau kulit. Saat ini terjadi, cara yang bisa Anda lakukan adalah mencari produk-produk kecantikan yang hypoallergenic, bebas pewangi, dan ber-pH rendah untuk mencegah kekeringan dan peradangan. Bersihkan wajah dengan air hangat. Temperatur tinggi menghapus minyak pada kulit. Mengaplikasikan krem wajah pada kulit setelah mencuci wajah akan menjaga kelembabannya. 2. Garis halus Kortisol, hormon yang meninggi saat stres, bisa meningkatkan gula darah dan ini bisa merusak kolagen dan elastin yang diperlukan untuk membuat kulit mulus. Otot yang menegang terus-menerus juga bisa menciptakan kerut permanen. Carilah pelembap wajah yang mengandung retinol dan antioksidan untuk merangsang kolagen agar kulit tetap kencang dan mulus.

3. Kemerahan Aliran darah yang meningkat karena stres bisa menyebabkan pembuluh darah membesar. Stres juga memicu kondisi yang disebut rosacea, bercak kemerahan pada kulit wajah. Stres juga melemahkan imunitas tubuh. Alhasil, peradangan akan makin lama. Saat digunakan sehari-hari, krem topikal yang mengandung zat antiperadangan, seperti alantoin dan ekstrak akar licorice, bisa mengurangi kemerahan. 4. Jerawat Stres meningkatkan peradangan, yang bisa menyebabkan kulit berjerawat. Gunakan lotion yang mengandung salicylic acid atau benzoyl peroxide untuk membunuh bakteri plus pelembab noncomedogenic agar kulit tidak terlalu kering. Cari zatzat yang disebutkan tadi pada kosmetik wajah yang dijual di pasaran. Jika jerawat Anda tidak bereaksi pada obat-obatan tersebut setelah digunakan beberapa minggu, konsultasikan pada dokter kulit untuk obatobatan yang lebih kuat dan mencari akar permasalahannya. 5. Mata yang lelah Kecemasan bisa menimbulkan rangkaian akibat, misal-

Diasuh oleh : DR.Hj.Free Hearty. M.Hum

Tanya: Ass.ww Bundo Free Bundo, banyak orang yang berpendapat, pendidikan itu diskriminatif. Benarkah anggapan tersebut Bundo? Darnawita. Padang

nya kekurangan tidur, yang lalu menyebabkan mata bengkak. Gunakan potongan mentimun dingin, es batu yang dibungkus handuk kecil, atau kantong teh yang sudah digunakan, lalu didinginkan untuk mengompres mata bengkak Anda. Dinginnya bisa menyempitkan pembuluh darah dan kelenjar yang membuat daerah bawah mata membengkak. Tidur dengan kepala sedikit lebih tinggi dari biasanya juga bisa membantu mengurangi cairan mengumpul di bagian tersebut. Menghindari stres berpengaruh pada kulit:

* Harian: Berolahragalah setidaknya 3-4 hari per minggu untuk mengurangi ketegangan, meningkatkan sirkulasi darah, dan menjaga peradangan. Jalan kaki 20-30 menit juga sudah bisa membantu mendorong endorfin. * Mingguan: Tuliskan semua kondisi kulit Anda per minggu dan kira-kira terpengaruh oleh apa plus kapan dan obat/kosmetik apa yang membantu membuat kulit lebih baik. * Tidur yang kurang dari 7-8 jam per hari tak hanya mempermainkan mood Anda,

tetapi juga melepaskan kortisol, meningkatkan kekeringan dan peradangan. Maka, pastikan Anda tidur cukup dan berkualitas. * Jika Anda merasa tak tahu apa yang harus dilakukan dengan kulit wajah, temui ahli kulit yang juga punya pengetahuan di bidang psikologi, atau dikenal dengan psikodermatolog. Mereka bisa membantu masalah kulit yang datang dari psikologi Anda. Selain obat topikal, mereka juga bisa membantu dengan teknik alternatif, seperti akupunktur atau pijatan. (h/kcm)

Cegah Uban Tumbuh Lebih Cepat

SECARA alami, uban memang akan tumbuh seriring bertambahnya usia. Tetapi, jika usia Anda masih kepala tiga dan uban sudah mulai tumbuh uban bisa jadi ada masalah dalam asupan nutrisi. Selain itu, kondisi psikologis dan genetik juga berpengaruh pada tumbuhnya uban pada seseorang yang masih

berusia muda. Untuk mencegah tumbuhnya uban secara dini, ada lima langkah yang bisa Anda lakukan. 1. Konsumsi vitamin B12 Perbanyak konsumsi makanan yang mengandung vitamin B12. Anda bisa mendapatkan dengan mengonsumsi suplemen atau dari bahan makanan seperti keju, daging sapi atau ikan. Kekurangan vitamin B12 bukan hanya membuat Anda anemia tetapi juga uban jadi tumbuh lebih cepat. 2. Buttermilk Selain vitamin B12, Anda juga bisa mengonsumsi buttermilk. Minum setiap pagi secara teratur. 3. Pijatan di kulit kepala

Lakukan pijat kepala menggunakan minyak kelapa. Anda bisa menghangatkannya dulu lalu aplikasikan di kulit kepala dengan memberikan pijatan lembut. Setelah dipijat diamkan selama 5-10 menit, kemudian bersihkan dengan sampo. 4. Masker rambut Bukan hanya creambath dan pijatan di kulit kepala, lakukan juga masker pada rambut secara teratur. Bukan hanya membuat rambut terlihat lebih bersinar tetapi juga nutrisinya langsung menyerap pada akar rambut. Sehingga, rambut jadi lebih sehat, tak mudah rontok dan mencegah tumbuhnya uban.

SRI WAHYUNI

Foto: devi diany

Menikmati Profesi sebagai Satpam

SRI WAHYUNI

GADIS MANIS berambut pendek dengan pakaian Satuan Pengamanan (Satpam) itu terlihat sedang terlibat pembicaraan dengan sejumlah orang. Mereka dipisahkan oleh sebuah meja yang letaknya persis di depan pintu masuk Plaza Andalas, Padang. Orang itu sepertinya menanyakan sesuatu dan dia berupaya menjelaskan dengan senyum ramahnya. Siapa dia? Namanya Sri Wahyuni. Meski memakai seragam satpam, namun gadis yang biasa disapa Sri ini juga melayani pengunjung plaza yang ingin mendapatkan informasi. Sebab tidak semua pengunjung mengetahui seluk beluk plaza di pusat kota itu, apalagi bila pengunjungnya berasal dari luar kota Padang. Bekerja sebagai satpam itu ternyata mengasyikkan, kata putri pasangan M.Yusuf dan Yulinar (almarhum) ini. Baginya apapun jenis pekerjaan itu,

asalkan halal, dia akan berusaha menyukainya. Tak mengherankan bila Sri mampu bertahan pada pekerjaan yang identik digeluti kaum pria ini. Dan kini sudah memasuki tahun ke-5 dia bekerja. Lewat pekerjaannya itu pula, gadis asal kota hujan Padang Panjang ini jadi mengenal perilaku pengunjung di tempatnya bekerja. Ada-ada saja tingkah polah mereka, ada yang menyenangkan namun ada pula yang membuatnya jengkel dan harus bertindak. Misalnya saja pengunjung paling senang duduk di tangga pintu masuk plaza. Walau sudah sering diberitahu, namun masih saja ada yang membandel. Di lain waktu ada pula orang gila yang berkunjung ke plaza. Meski berprofesi sebagai satpam, namun Sri tidak memiliki ilmu bela diri seperti kebanyakan satpam lainnya. Sehingga setiap kali muncul persoalan yang perlu diselesaikannya, maka dia lebih mengutamakan berdialog dan memberikan pengertian dengan penuh kesabaran. “Saya tak mengerti ilmu bela diri. Karena itu untuk menyelesaikan masalah yang timbul di tempat kerja saya lebih mengutamakan dialog, tidak dengan kekerasan,” kata alumni SMA 6 Padang ini. Sebagai satpam wanita, jam kerjanya tidak sama dengan satpam pria. Jam kerja dibagi dalam 3 shift, ada shift pagi mulai jam 07.00-15.00 WIB, shift siang jam 14.00-22.00 WIB dan shift malam mulai pukul 22.00-07.00 WIB keesokan harinya. Namun bagi satpam wanita hanya berlaku 2 shift saja yaitu shift pagi dan shift siang. Sebelum terjun sebagai Satpan, gadis kelahiran Padang, 30 tahun lalu ini sempat mengenyam pekerjaan yang

cukup nyaman sebagai Beauty Advisor (BA) pada sebuah outlet parfum di Bandara Soekarno Hatta, Jakarta. Lebih kurang 2 tahun dia bekerja pada perusahaan milik keturunan India itu. Namun apa daya, kabar dari orang tuanya di Padang memaksanya kembali. Ibunya mengidap penyakit jantung dan harus dirawat secara intensif. Dan tuhan berkehendak lain, sang ibu akhirnya dipanggil sang pencipta. Bersamaan dengan itu pula anak ke 7 dari 10 bersaudara ini mengubur mimpinya untuk kembali ke Jakarta. Sambil menerawang, Sri mengurai kenangannya selama bekerja di Jakarta. Pengalaman yang tak akan terlupakan bagi gadis berkulit putih ini adalah saat dia bertemu dengan para pejabat, artis dan turis manca negara. Sebab parfum yang dijualnya memang merek-merek terkenal, dan mereka semua adalah para pelanggannya. “Entah kapan lagi saya bisa bertemu dan bersalaman dengan para pejabat, artis dan turis luar negeri itu. Dan yang pasti, itu adalah pengalaman yang tak kan dapat saya lupakan,” tuturnya. Ditanya tentang cita-citanya dulu, dengan sedikit malu-malu gadis yang tinggal di Gurun Laweh RT 04/01 Padang ini mengaku ingin menjadi polisi wanita. Beberapa kali dia sempat mengikuti seleksi penerimaan polwan. Namun dewi fortuna belum berpihak padanya. Dan tentunya kini cita-cita itu harus dikuburnya dalam-dalam. Yang ada di depannya kini adalah masa datang yang harus diperjuangkannya. Dan Sri sangat mensyukuri apa yang diperolehnya kini. Setiap kali berangkat kerja, dia selalu menaruh harapan hari ini lebih baik dari hari kemarin. (h/vie)

5. Kurangi penggunaan zat kimia Bahan kimia pada produk pewarnaan rambut juga bisa membuat rambut mengalami penuaan dini. bukan terlihat kering dan kusam, uban juga bisa tumbuh lebih cepat. Jadi, jika sebaiknya jangan terlalu sering gonta-ganti warna rambut.

Jawab: Waalaikum salam ww Nanda Darnawita, menarik juga pertanyaannya. Pendidikan itu tidak diskriminatif sayang. Tetapi pengelolanya dan pandangan terhadapnyalah yang diskriminatif. Karena ketika jurusan pendidikan dipilah, bukan karena pendidikan itu diskrimiatif, tetapi berdasarkan peminatan siswa atau mahasiswa yang akan memasukinya. Ketika pemilihan dan pemilahan jurusan diadakan seperti awalnya dulu PAS, PAL lalu berubah menjadi IPS, IPA dan BUDAYA / BAHASA dan sekarang menjadi IPA dan IPS saja, itu dimaksudkan untuk mengarahkan siswa ke jalan yang “benar”. Tetapi kebenaran itu ternyata menciptakan pula pandangan yang diskriminatif. Siswa yang memilih IPA dianggap lebih cerdas dibanding IPS. Pandangan ini berlanjut pada kenyataan bahwa tamatan IPA bisa masuk Fakultas apa saja, sementara IPS lebih terbatas. Tidak hanya sampai di sini, tamatan IPA, konon, lebih mudah memperoleh pekerjaan dan menghasilkan doku lebih banyak. Nah? Apa yang terjadi? Terbangunlah pandangan diskriminatif itu kan? Lalu, lagi-lagi doku berbicara. Sekolah dengan fasilitas bagus, lengkap dan high-tech, menjadi rebutan siswa (yang kaya). Siswa yang kurang mampu ya menikmati pendidikan seadanya saja. Sekolah manakah yang bagus lengkap itu? Umumnya memang sekolah swasta. Atau sekolah Negeri dengan judul Unggulan. Karena unggulan ya biayanya juga sangat “unggul”. Mereka menjadi “otonomi” dengan dana dan program sendiri dan tentu menjadi incaran murid berduit. Kondisi ini membangun pandangan bahwa pendidikan itu komersial, pendidikan itu diskriminatifr dan lain sebagainya. Bagaimana dengan sekolah negeri bukan unggulan? Dana yang kurang mencukupi, dengan fasilitas seadanya membuat proses belajar mengajar menjadi seadanya pula. Aturan bahwa pendidikan sampai sembilan tahun, hanya dijalankan begitu saja karena tidak cukupnya dana. Ada usaha beberapa guru negeri yang mempunyai kesadaran untuk meningkatkan kualitas siswanya. Tetapi usahausaha begini kadang memunculkan kecurigaan-kecurigaan pula dari masyarakat bahkan orang tua murid sendiri. Karena memang susah zaman sekarang melihat yang benar dan yang tidak benar, khan? Ada putaran-putaran yang kabur dan kacau dalam dunia pendidikan yang memunculkan berbagai pandangan dan kecurigaan. Kuncinya, mampukah pemerintah bersama dengan bidang terkait lainnya memberikan perhatian serius bagi dunia pendidikan kita? Benar-benar serius maksudnya, gitu lo say. Salam

Tren Tas 2011

BAGAIMANA dengan tren tas tahun depan? Jawabannya adalah sangat bervariasi. Tidak lagi hanya terpaku pada bentuk, model atau warna tertentu, tren tas 2011 menawarkan pilihan yang lebih beragam, mulai dari keragaman tekstur, motif, bentuk hingga ukuran. Tas kulit masih menjadi paling favorit, baik sintetis maupun asli. Namun kali ini lebih ‘ramai’ dengan corak kulit maupun tekstur binatang. Motif kulit ular, reptil, macan, harimau, zebra ataupun jerapah diprediksi akan banyak muncul. Jika tertarik mengoleksi tas bercorak kulit binatang, tapi tetao ingin terlihat klasik, Anda bisa memilih tas berwarna netral seperti hitam, putih, krem, cokelat atau kombinasi warna-warna tersebut. Motif kulit binatang hanya satu dari banyak keragaman tren yang ditawarkan di 2011. Tak hanya motif dan detail, ukuran pun sangat beragam. Tidak ada patokan tas model apa yang akan booming, karena tidak ada model tas yang dominan. Anda bisa tampil trendi dengan handbag, shoulder bag, tas selempang, hobo bag, envelope bag maupun clutch. Akan banyak juga tas-tas dengan warna-warna yang ‘menarik mata’, cerah, bahkan kombinasi beberapa warna sekaligus, yang menghasilkan gaya berbeda dan tak terduga. Seperti keluaran Christian Dior dengan kombinasi pink terang dan oranye ini. (h/vbl)


SABTU, 15 JANUARI 2011 M 10 SHAFAR 1432 H

Pokok

Tokoh 24

ENDANG RAHAYU SEDYANINGSIH

Sakit Kanker?

JELANG reshuffle kabinet, kabar tak sedap menimpa Menteri Kesehatan Endang Rahayu Sedyaningsih. Dia dikabarkan tengah menderita kanker paru. Namun Endang tak kunjung menjawab panggilan telepon selulernya saat waratwan mencoba menghubunginya. Walau demikian, Kepala Pusat Informasi Kementerian Kesehatan, Ani, membantah kabar Endang didera penyakit kanker paru. Menurutnya, Endang dalam keadaan sehat walafiat. “Tidak benar kabar itu. Ibu Menteri masih sehat dan masih menjalankan aktivitas seperti biasa. Bahkan, beberapa hari lalu saja beliau melakukan kunjungan kerja ke Pulau Komodo,” kata Ani, Minggu (16/1). Menurutnya, Selasa besok Menkes akan menggelar rapat dengan DPR. Selain itu, Endang yang diketahui dokter lulusan Amerika tersebut akan menjalankan sederet kegiatan lainnya. “Jujur saya juga bingung mendengar kabar itu. Tapi, saya bisa pastikan kalau itu berita tidak benar,” tandasnya dilansir okezone.com. Sebagaimana diketahui, salah satu media nasional memberitakan bahwa saat ini Endang tengah didera penyakit kanker paru. Sakitnya Endang itu disebut menjadi pemicu reshuffle kabinet. (h/mad)

FADLY

Dukung Sekolah Alam

BAGI vokalis grup musik Padi, Fadly, membuat lagu anak-anak itu tidak perlu kata-kata yang puitis dan penyusunannya tidak seberat seperti apa yang dipikirkan oleh orang dewasa. Anakanak itu simple, tapi di dalamnya ada pembentukan karakter, kepribadian, etika dan adat. “Lewat anak-anak kami belajar lagi, bagaimana berbicara dengan anak dengan bahasa anak-anak,” ujar Fadly baru-baru ini. Lebih jauh Fadly menjelaskan bahwa 3 tahun belakangan dirinya dan Rindra, bassist Padi, lebih banyak konsen ke halhal yang berkaitan dengan tanggung jawab terhadap sosial. “Karena musisi punya tanggung jawab moral, kewajiban untuk masyarakat. 3 tahun ini kita membantu sekolah alam Indonesia, membuat album tentang anakanak. Lebih banyak tentang pendidikan anak-anak dengan sosial hidup. Yang banyak mengajak saya melakukan hal-hal sosial, anakanak dan lingkungan itu Rindra,” katanya dikutip dari kapanlagi.com. Lantas kapan dirinya akan membuat album anak-anak? “Lebih cepat lebih baik,” pungkasnya singkat. (h/mad)

HARIMAN SIREGAR

Lebih Seram

MESKI reformasi sudah berusia 13 tahun, tapi ternyata belum memperbaiki kondisi. Bahkan, sekarang ini lebih seram dibandingkan dengan era 1974 ketika Soeharto membuka kesempatan masuknya pem o d a l asing. “Lebih serem lagi sekarang,” ujar pelaku sejarah d a l a m peristiwa 15 Januari (Malari) 1 9 7 4 , Hariman Siregar, di Ta m a n Ismail Marzuki Cikini Jakarta Pusat, Sabtu (15/

1) malam. Hariman, yang dijuluki rajawali politik Indoneisa, menceritakan, ketika awal era Soeharto pada 1970-an alias Orba (Orde Baru), Soeharto membuka diri masuknya modal asing. Namun dilawan oleh mahasiswa termasuk Hariman dan kawan-kawan hingga meletuslah peristiwa Malari 1974. “Dulu awal pak Harto berkuasa mengundang modal asing untuk pertumbuhan. Baru sebagian saja udah banyak industri-industri menengah kita yang mati,” kenang Hariman. Namun, menurutnya, kondisi sekarang jauh lebih menyeramkan. Apalagi dengan model liberalisasi ekonomi yang dijalankan pemerintah. “Sekarang dengan liberalisasi mati semua kita. Tambang punya orang, industri gak bisa bikin lagi. Gak bisa lawan,” sesal Hariman dikutip dari inilah.com. Lanjut Hariman, “Dan pemerintah senang, dia tidak peduli kan. Yang penting duit, dia bisa membangun kantor, membangun DPR,” katanya. (h/mad)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.