Haluan 19 Februari 2014

Page 1

RABU, 19 FEBRUARI 2014

Harian Umum

19 RABI’UL AKHIR 1435 H

MEDIA GROUP

EDISI 132, TAHUN KE 65

IKLAN

0751 4488700

SIRKULASI

082385321222

REDAKSI

082390765000

Eceran Rp3.500/eks

Mencerdaskan Kehidupan Masyarakat

(Luar Kota Tambah Ongkos Kirim)

www.harianhaluan.com

SUBUH ZUHUR ASHAR MAGHRIB ISYA

05.12 12.35 15.52 18.40 19.50

Pendaftaran SMNPTN Telah Dibuka

WIB WIB WIB WIB WIB

Tiadakah kamu mengetahui bahwa kerajaan langit dan bumi adalah kepunyaan Allah? Dan tiada bagimu selain Allah seorang pelindung maupun seorang penolong. (Al-Baqarah Ayat : 107)

PADANG, HALUAN — Pendaftaran Seleksi Nasion a l Masuk Perguruan Tinggi Nasional Negeri (SNMPTN) untuk tahun 2014 telah dibuka pada hari Senin (17/2) dan akan ditutup pada tanggal 31 Maret yang akan datang. Untuk bisa mengikuti SNMPTN kali ini dilakukan dengan dua tahap yaitu pengisian Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) oleh sekolah dan verifikasi oleh siswa yang bersangkutan, yang terakhir baru melaksanakan tahap pendaftaran. Untuk pengisian PDDS ini juga telah dibuka sejak tanggal 6 Februari lalu yang secara berkala diisi tiap semester. Kepala Biro Administrasi Akademis Kemahasiswaan (BAAK) Universitas Negeri Padang, Azhari Suwir, SE

Sumber: www.pkpu.or.id

HARI INI, ERIZAL DILANTIK

Tak Ada Serah Terima Jabatan Wako Padang PADANG, HALUAN — Pemerintah Provinsi Sumatera Barat memastikan pelaksanaan pelantikan Pejabat (Pj) Walikota Padang Erizal, dilaksanakan hari ERIZAL ini, Rabu (19/2). Untuk persiapan pelantikan ini, Pemprov hanya bertugas mengatur acara. Sementara untuk hal yang bersifat teknis seperti mengirim

>> TAK ADA SERAH hal 7

KABUT ASAP — Penggendara melintasi jalan yang dipenuhi kabut asap sisa kebakaran hutan dan lahan di Jalan Soekarno Hatta, Pekanbaru, Riau, Selasa (18/2). Tebalnya kabut asap membuat pengguna jalan raya harus lebih ekstra berhati-hati karena terbatasnya jarak pandang. ANTARA

>> PENDAFTARAN hal 7

GUBERNUR BANTAH SPONSORI DEMO

Pemprov: Fauzi Harus Minta Maaf TAK terima dituding mensponsori demo, Pemprov Sumbar mengimbau mantan Walikota Padang Fauzi Bahar meminta maaf kepada Gubernur Irwan Prayitno.

PADANG, HALUAN — Tudingan mantan Walikota Padang Fauzi Bahar yang menilai pendemo tolak Lippo Group disponsori oleh Gubernur Sumbar dibantah pihak Pemerintah Provinsi Sumbar. Gubernur Sumbar Irwan Prayitno yang ditemui wartawan di acara HUT Kabupaten Sijunjung ke-65 di Gedung Pancasila muaro sijunjung membantah bahwa demo tersebut disponsori oleh

>> PEMPROV: FAUZI hal 7

BATALKAN PEJABAT YANG DILANTIK

Fauzi Bahar Akan PTUN-kan Pemprov PADANG, HALUAN — Mantan Walikota Padang Fauzi Bahar tetap bersikukuh mempertahankan posisi pejabat-pejabat yang ia lantik pada Jumlat (14/2) di Kantor Balai Kota Padang. Ia siap membawa masalah ini ke Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN), kalau Pemprov Sumbar bersikeras mencabut pelantikan itu. Sementara Pemprov sendiri tetap kukuh akan membatalkan pejabat yang pelantikan itu. “Pj Walikota tidak boleh mencabut pelantikan. Begitu juga

>> FAUZI BAHAR hal 7

Arsenal Pede Hadapi Bayern Munich LONDON, HALUAN — Arsenal menatap laga melawan Bayern Munich dengan percaya diri (baca pede). Kemenangan atas Liverpool di ajang Piala FA menjadi modal bagus bagi The Gunners untuk menghadapi Bayern. Setelah meraih hasil mengecewakan di Anfield dan diimbangi Manchester United, Arsenal kembali ke

>> ARSENAL hal 7

Randi dan Sri Ayu siswa SMAN 1 Sijunjung menunjukkan kebolehannya dalam dunia musik dan tarik suara saat Sidang paripurna DPRD HUT Kabupaten Sijunjung ke-65 kemarin.

HUT KABUPATEN SIJUNJUNG

Dua Siswa Hibur Peserta Sidang SIJUNJUNG,HALUAN — Sidang Paripurna DPRD Kabupaten Sijunjung yang digelar, Selasa (18/2) di Gedung Pancasila Muaro Sijunjung memperingati hari jadi Kabupaten Sijunjung ke-65 terasa berbeda dari tahun sebelumnya. Pada akhir sidang, para undangan dihibur oleh Randi Erika Rahman dan Sri Ayu Elfimaita, dua siswa SMAN 1 Sijunjung.

Sidang Paripurna itu dihadiri pejabat negara, gubernur, Muspida Kabupaten Sijunjung, bupati dan walikota serta beberapa anggota DPR RI. Kedua siswa berbakat tersebut, diminta bupati untuk tampil menyanyikan dua buah lagu hasil ciptaan sendiri siswa kelas III itu di depan peserta dan tamu

>> DUA SISWA hal 7

Ketua Yayasan Drs H Zulfa Uliras MPd, Rektor ITP Ir Hendri Nofrianto MT beserta tiga Wakil Rektor ITP saat berkunjung ke Kantor Harian Haluan di Komplek Bandara Tabing, Padang, Selasa (18/2). Kunjungan itu diwarnai dengan diskusi menarik. PARWIS

ITP Terus Berbenah, 4 Prodi Terakreditasi B PADANG, HALUAN — Memasuki usianya yang ke41, Institut Teknologi Padang (ITP) terus berbenah di berbagai bidang, sehingga perguruan tinggi ini memi-

liki kualitas yang unggul. Salah satu buah dari pembenahan tersebut, empat program studi (prodi) ITP

>> ITP TERUS hal 7

HARI INI TERBIT LIPUTAN UTAMA HAL. 2 I RIAU DAN KEPRI HAL. 4 I OLAHRAGA HAL. 17 I BERITA PADANG HAL. 9 I EKONOMI BISNIS HAL. 15 I SUMBAR HAL. 24 >> Editor : Ismet Fanany MD, Yon Erizon

24 HALAMAN

>> Penata Halaman : David Fernanda


2

RABU, 19 FEBRUARI 2014 19 RABI’UL AKHIR 1435 H

Yamin Tara Dukung Pengembangan Kereta Api di Sumbar

PADANG PANJANG, HALUAN — HM Yamin Ferrianto Tara, calon anggota DPD-RI mendukung program pengembangan kembali transportasi kereta api di Sumatera Barat. Pasalnya dengan kondisi jalan raya yang semakin padat memerlukan upaya agar mobilisasi masyarakat dapat teratasi. “Kereta api tidak hanya menjadi moda utama trasportasi

masyarakat di Sumatera Barat dan pulau Jawa, akan tetapi sudah menjadi kebutuhan masyarakat dunia. Semua negara maju memiliki kereta api,” ujar HM Yamin Ferrianto Tara menjawab Haluan terkait penjajakan kembali transportasi kereta api di Sumbar, Senin (17/02). Menurut Yamin Tara, transportasi kereta api sudah menjadi

Delapan Bulan Menunggu, Delvi Jadi Wakil Rakyat PADANG, HALUAN — Hari ini Hj Delvi Meiyeti dilantik sebagai anggota DPRD Sumbar oleh Ketua DPRD Yultekhnil dalam rapat paripurna istimewa. Srikandi rendah hati ini pun, siap me n ge m b a n tugas sebagai wakil rakyat. Delvi diangkat sebagai anggota DPRD SumDELVI MEIYETI bar berdasarkan SK Menda-gri nomor 161.13415 tertanggal 12 Februari 2014 tentang Peresmi-an Pengangkatan Penggantian Antar Waktu (PAW) DPRD Sumbar. Dia menggantikan Musmaizer Dt Gamuak yang pindah partai dari Golkar ke Hanura. Partai Golkar mengajukan PAW dengan mengusulkan caleg peraih suara terbanyak berikutnya di daerah pemilihan yang sama dengan Musmaizer, yaitu Delvi Meiyeti. Di dapil ini, Golkar mendapat dua kursi, yang diisi Irdinansyah Tarmizi dan Musmaizer. Pengusulan mulai dilakukan, sejalan dengan proses pencalegan Pemilu 2014 disampaikan parpol ke KPU. “Terkait dengan pengunduran diri Musmaizer sebagai anggota DPRD Sumbar karena mencaleg dari partai lain, saya diminta Ketua Golkar, Hendra Irwan Rahim untuk menyiapkan segala administrasi berkas. Ini untuk melengkapi proses PAW DPRD Sumbar. Ya, sekitar April 2013,” kata Delvi. Sebagai caleg DPRD Sumbar untuk Pemilu 2014 yang diamanahkan partai dan maju dari dapil Kota Pariaman dan Kabupaten Padang Paria-man, rang Piaman ini terus membangun komunikasi dengan konsti-tuen. Aktivitas sosial dan kemasyarakatan yang dilakoni selama ini, tetap jalan sampai sekarang. Sedang asyik bersama konstituen dan aktivitas sosialnya, tiba-tiba dia ditelepon oleh Ketua Golkar Sumbar yang menyebutkan SK pengangkatannya sebagai anggota DPRD Sumbar keluar. Delvi terke-jut. Apalagi selama ini, dia tidak pula menanyakan ke berbagai pihak, termasuk ke petinggi Golkar sendiri, kenapa penerbitan SK-nya lama. Hampir delapan bulan Delvi dibuat menunggu. Dia mengaku, karena proses lama tersebut, berbagai pihak pernah menghasut termasuk memanas-manasinya. Namun hal ini tak ditangga-pi. Dia tetap rajin ke lapangan. Bersosialisasi, menemui kader dan konstituen. Bahkan karena senangnya bertemu dengan konstituen dan berdialog, jadi terlaksana PAW atau tidak, tidak lagi jadi perha-tian utama baginya. Tapi, hari ini, dia akhirnya akan dilantik. Berkat kesabaran dan taat kepada aturan, Tuhan membukakan jalan. SK pengangkatan sebagai anggota DPRD Sumbar keluar. Setelah dilantik nanti, dia tetap melakoni aktivitas sosial dan kemasyarakatan yang sudah mendarah daging dalam dirinya, tanpa pengenyampingkan tugas kedewanan. Bahkan kalau ada urusan rakyat yang lebih urgen, ia tetap mendahulukan ini. Selain menjadi Wakil Bendahara DPD Partai Golkar Sumbar, Delvi juga menjadi Bendahara Lembaga Perberdayaan Masyarakat (LPM) Sumbar, Bendahara SOKSI dan sejumlah organisasi lainnya. (h/rud)

tren di berbagai belahan dunia. Angkutan massal itu selain tepat waktu dan biaya murah, juga lebih aman dan nyaman dibanding menggunakan mobil. Ia mencontohkan, kereta api di Singapura. Rangkaian moda transportasi yang dikenal dengan MRT itu sangat membantu masyarakat dalam bepergian. Keretanya bagus, bersih, dingin,

sehingga masyarakat Singapura lebih memilihnya. “Dengan sendirinya akan mengurangi tingkat kepadatan lalu lintas jalan raya,” ujar pria gadang badagok itu menyampaikan. Perjuangan agar program kereta api itu terwujud akan memerlukan perjuangan di tingkat pusat. Dukungan Kementerian Perhubungan sangat dibutuhkan.

Tak hanya untuk merenovasi kembali jalur kereta api yang sudah ditempati masyarakat menjadi permukiman, akan tetapi juga perlu dialokasikan anggaran yang cukup besar guna pengadaan prasarananya. “Seperti gerbong-

M YAMIN FERIANTO TARA

gerbong eksekutif berikut sarana pendukung lainnya. Contohnya pembenahan stasiun beserta relnya,” ujar Yamin Tara yang juga didampingi calon anggota DPR-RI dari Partai Golkar nomor urut 6 Hj Ananda Mutiara Rezeki Tara. (h/one)

BENCANA MAKIN MENJADI

Segera Gelar Tobat Nasional PADANG, HALUAN – Banyaknya musibah dan bencana yang terjadi di Indonesia akhir-akhir ini, seperti banjir bandang Manado, letusan Gunung Sinabung, dan terakhir letusan Gunung Kelud, mendapat perhatian serius dari Ketua Umum Persatuan Tarbiyah Islamiyah Sumatera Barat, Syekh Shahibul Fadhilah H. Boy Lestari Datuk Palindih.

Dikatakan, bencana dan musibah tersebut merupakan teguran dari Allah SWT kepada kita semua karena kebanyakan dari kita sudah semakin sering lupa diri dan jauh dari Sang Maha Pencipta. Oleh karena itu, Syekh Shahibul Fadhilah H. Boy

PENYERAHAN ASET — Mantan Wakil Walikota Padang, Mahyeldi, menyerahkan kunci mobil dinasnya ke Kabag Umum Pemko Padang, Ances Kurniawan, di Kantor Balaikota Padang, Selasa (18/2). Penyerahan kunci tersebut simbol diserahkannya seluruh aset Pemko Padang yang digunakan Mahyeldi selama menjabat Wawako Padang. HOLY ADIB

Lestari Datuk Palindih mengimbau dan mengajak seluruh komponen masyarakat untuk secara bersama-sama melakukan tobat nasuha dan kembali ke jalan Allah. “Tidak ada satu orang pun yang bisa menghalangi musibah ini. Sehebat apa pun manusia, coba hentikan gunung berapi itu meletus kalau bisa!” ujarnya kemarin. “Jadi sekarang kita harapkan seluruh komponen dan elemen umat muslim yang ada di Indonesia harus melaksanakan tobat secara nasional, mulai dari RT hingga ke presiden, agar musibah ini tidak terjadi lagi,” sambungnya. Tobat yang ia maksud adalah tobat nasuha atau tobat yang sebenar-benarnya tobat dan kembali menuju jalan Allah sehingga musibah tidak terjadi lagi di negara ini. Lebih lanjut H Boy Lestari Datuk Palindih mengatakan saat ini negara kita sedang dilirik oleh Allah SWT dengan banyaknya bencana yang sudah terjadi. Di Sumatera Barat sendiri, bencana yang berpotensi terjadi adalah gempa, tsunami dan letusan gunung berapi, karena Gunung Marapi juga sudah mengeluarkan tanda-tanda beberapa waktu yang lalu. “Saat ini Tuhan masih

Mantan Wawako Padang Kembalikan Aset PADANG, HALUAN— Mantan Wakil Walikota Padang, Mahyeldi, menyerahkan semua aset Pemko Padang yang selama ini ia gunakan selama menjabat wakil walikota. Penyerahan aset itu ditandai dengan penyerahan kunci mobil dan rumah dinas kepada Kepala Bagian Umum Kota Padang, Ances Kurniawan, di kantor Balaikota Padang, Selasa (18/2). “Karena jabatan saya sebagai Wawako Padang berakhir hari ini, maka semua aset Pemko Padang yang saya pakai selama ini, saya kembalikan. Aset yang saya kembalikan adalah rumah jabatan, kendaraan jabatan, dan jabatan istri saya sebagai Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Padang,” ujar Mahyeldi. Empat kendaraan dinas yang dikembalikan Mahyeldi adalah 2 unit Kijang Innova, 1 unit Nissan X-Trail, dan 1 unti Kijang LGX. Ia bersama istrinya pindah pada Selasa (18/02) malam ke rumah pribadinya di Wisma Indah III nomor 10, Kelurahan Parupuk Tabing, Padang. Sebelumnya, Mahyeldi bersama istrinya ikut mengangkut barangbarang pribadi di rumah dinasnya, untuk diangkut ke mobil jasa pindahan. Barang-barang tersebut adalah pakaian, buku, foto, 1 set kursi, lemari dan sebagainya. Barang-barang tersebut sudah termasuk barang-barang anaknya. Pemindahan barang-barang tersebut sudah dimulai sehari sebelumnya. Dan barang-barang yang tersisa diangkut keesokan harinya.

“Rumah dinas saya ini jauh lebih mewah dibanding rumah saya di Tabing. Rumah saya di Tabing hanya 1 lantai. Saat ini sedang pengerjaan lantai 2. Ukurannya juga jauh lebih kecil dari rumah ini,” ujarnya. Kekurangan yang ia rasakan saat tinggal di rumah dinas adalah air PDAM sering mati, listrik kadangkadang mati, lantai dua rumah tersebut jarang dibersihkan oleh petugas Pemko dan saluran pembuangan air kurang lancar. Ia berharap Pemko Padang memperbaiki itu semua agar wakil walikota terpilih nanti nyaman tinggal di sana. Selama menghuni rumah di jalan A Yani tersebut, Mahyeldi memiliki banyak kenangan yang tak bisa dilupakan. Beberapa di antaranya adalah salat berjamaah bersama warga sekitar. Kemudian ketika menampung warga Purus yang rumahnya kebanjiran dan kedekatannya dengan masyarakat sekitar. Fauzi Bahar Pindah ke Jakarta Sementara itu, di rumah Dinas Walikota Padang, sejumlah barangbarang milik Fauzi Bahar dan keluarga mulai dikemas untuk dipindahkan ke rumahnya di Gunung Pangilun. Selain itu, terlihat masih banyak tamu-tamu yang mendatangi rumah tersebut. Istri Fauzi Bahar, Mutiawati mengungkapkan, memang masih banyak tamu yang datang menemui suaminya. Namun, proses pengepakan barang-barang tetap dilakukan. Berbeda dengan Mahyeldi bersama keluarganya yang menetap

di Padang, keluarga Fauzi Bahar pindah ke Jakarta. “Saya bersama suami dan anak-anak akan tinggal di Jakarta untuk sementara waktu. Kami berencana istirahat dulu di Jakarta, yakni di Kodamar Kelapa Gading Jakarta Utara. Kalau tetap di Padang pasti masih terpikir terus tentang Kota Padang,” ujar Mutiawati. Namun ia belum mau menyebutkan kapan akan pindah dari rumah tersebut dan kapan berangkat ke Jakarta. Ia mengakui ada rasa berat hati untuk meninggalkan rumah tersebut. Diakuinya, banyak kenangan karena telah tinggal di sana selama 10 tahun. Sementara itu, Fauzi Bahar mengatakan, posisi sebagai walikota di ibukota propinsi ini merupakan perjalanan hidup yang luar biasa. “Saya anak desa, dan diberikan kesempatan untuk memimpin Kota Padang. Ini sesuatu yang sangat luar biasa. Apalagi di rumah dinas ini banyak sekali kenangan yang membekas dalam memori. Seperti tamu-tamu yang terus berdatangan hingga pukul 02.00 WIB. Hampir 99 persen, mereka datang atas kepentingan dan masalah pribadi. Letih memang, namun itu menjadi sesuatu yang berharga buat saya,” kenang Fauzi. Terkait penyerahan aset milik Pemko Padang, Fauzi Bahar akan menyerahkannya kepada Kabag Umum ketika acara perpisahan Walikota dan Wakil Walikota Padang di UPI Convention Center, Selasa (18/02) malam. (h/mg-dib)

sayang kepada kita. Coba bayangkan setelah bencana Gunung Sinabung tidak lama berselang terjadi lagi bencana Gunung Kelud. Kenapa tidak gunung yang ada di Sumbar ini yang diledakkan oleh Allah? Padahal di Sumbar ini banyak gunung-gunung yang berpotensi untuk meledak seperti Gunung Marapi, Gunung Singgalang, dan Gunung Talang. Itu tandanya Tuhan masih sayang kepada kita,” ujarnya. Karena itu ia mengajak seluruh komponen masyarakat melakukan tobat secara bersama-sama agar bencana itu terjadi lagi, seperti bencana gempa di Sumatera Barat tahun 2009 lalu. Selain itu, kajian-kajian tentang keagamaan harus ditingkatkan, terutama di kalangan generasi muda. Apalagi saat ini banyak media yang kurang menonjolkan unsur keagamaan di setiap berita yang dimuat tetapi lebih banyak memberikan berita tentang caleg-caleg yang sibuk menghadapi pemilu. Ditambahkan, jika bencana atau musiabah itu sudah terjadi, tidak ada yang dapat kita lakukan lagi. Untuk itu tobat dan memperbanyak istighfar pada Allah adalah satu-satunya jalan meminta perlindungan. (h/mg-rif)

Didi Aryadi Senang Jadi Wako Sehari PADANG, HALUAN— Didi Aryadi, Plt Sekdako Padang, yang kemarin ditunjuk Gubernur Sumbar jadi Plt Walikota Padang selama satu hari, mengungkapkan kegembiraannya jadi orang nomor satu di Kota Padang, walau hanya satu hari. Kegembiraan itu bermula ketika dirinya menerima surat dari Pemprov Sumbar, yang berisi penunjukan DIDI ARYADI dirinya sebagai Plt Walikota Padang. Surat itu diterimanya di Kantor Balai Kota Padang, Selasa (18/2) pagi. Perasaan senang bercampur kaget menyambangi Didi ketika membaca surat itu. “Dalam surat yang ditandatangani langsung Gubernur Sumbar itu, tertera nama saya sebagai Plt Walikota Padang selama satu hari. Ini sesuatu yang tidak saya duga sebelumnya dan merupakan suatu kebanggaan bagi saya. Karena dari sekian banyak pejabat yang hebat di Pemko Padang, saya yang dipercaya gubernur jadi Plt,” ujar Didi. Didi yang hari itu sekaligus memangku dua jabatan tinggi di Kota Padang, yakni sebagai Plt Sekdako dan Plt Walikota Padang, memiliki kegiatan yang sibuk. Pagi harinya, ia memimpin rapat di kantor Balai Kota, sebagai Sekda. Beberapa jam kemudian, ia mulai bekerja sebagai Plt Wako. Ia berkoordinasi dengan Pj Wako Padang, Erizal terkait beberapa tugas. Siang sampai sore ia berkoordinasi dengan Inspektorat Pemprov Sumbar mengenai persiapan untuk pelantikan Pj Wako Padang, Rabu (19/2) ini. Malamnya, ia menghadiri acara perpisahan Walikota dan Wakil Wali Kota Padang di UPI Convention Center. Meski hanya sehari, namun Didi telah merasakan bagaimana rasanya jadi walikota. Dengan nada bercanda Didi berkata, “Mudah-mudahan suatu saat nanti jadi walikota defenitif.” (h/mg-dib)

>> Editor : Syamsu Rizal

>> Penata Halaman : Syamsul Hidayat


RABU, 19 FEBRUARI 2014 19 RABI’UL AKHIR 1435 H

3

Kadisdik Hadiri Maulid Nabi SARILAMAK, HALUAN — Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Limapuluh Kota Desri SPd MM menghadiri acara Maulid Nabi di daerah Bukit Barisan, dengan buya pengajian Afrizal, salahseorang guru di daerah itu. Dalam kesempatan itu juga digelar pisah sambut Kepala SMP N 2 Suliki. Desri dalam sambutan pisah sambut Kepala SMP N 2 Suliki, menyampaikan pesan, para guru jangan terkotak-kotak. Guru harus satu kesatuan. “Kalau guru sudah terkotak-kotak, masyarakat tentu kurang simpatik, sebab guru merupakan panutan, serta jadi contoh oleh masyarakat apalagi anak didik,” kata Desri. (h/snt)

Diklat Pengawas Sekolah Berakhir TANJUNG PATI, HALUAN — Diklat Pengawas Dinas Pendidikan Kabupaten Limapuluh Kota yang digelar sejak 5 Februari lalu, Kamis (20/2) besok akan ditutup oleh Kepala Dinas Pendidikan Limapuluh Kota Desri,S.Pd, MM. Menurut Direktur Diklat Asricun, M.MPd didampingi Ketua panitia Nasrul Arpi,M.Pd, selain Diklat di dalam ruangan, juga dilakukan praktik lapangan pada 13 kecamatan yang ada di lingkungan Kabupaten Limapuluh Kota. “Setiap lingkungan UPT Pendidikan Kabupaten Limapuluh Kota, terwakili untuk praktik lapangan pengawas pada SD,SMP, serta SMA / SMK,” tambah Asrichun, kemarin. Kegiatan praktik lapangan itu, katanya, meliputi pemantauan 8 standar, mulai dari SKL, isi, proses, penilaian, pengelolaan, tenaga kependidikan, sapras, serta pembiayaan. Usai Diklat pengawas, akan dilangsungkan pula Diklat para kepala sekolah untuk mendapatkan sertifikat. Sebab masih ada para kepala sekolah yang belum memiliki sertifikat. (h/snt)

FOTO BERSAMA — Siswa SMAN Gunung Omeh foto bersama dengan kepala sekolahnya.

LOKASI SUDAH TERSEDIA

Mungka Segera Miliki SMA Negeri SARILAMAK, HALUAN — Kecamatan Mungka sebuah kecamatan yang baru dimekarkan dari Kecamatan Guguk Kabupaten Limapuluh Kota, bakal kebagian sebuah SMA negeri dari Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI pada tahun 2014 ini. Menurut Bupati Limapuluh Kota Dr.Alis Marajo Dt.Sori Marajo dan Kepala Dinas Pendidikan Limapuluh Kota Desri,S.Pd,MM, sinyal kepastian

mendapatkan SMA baru di Kecamatan Mungka itu sudah terlihat saat Wamen Pendidikan dan Kebudayaan RI Prof.Dr.H.Musliar Kasim,MS

hadir dan memberikan orasi ilmiah di Lustrum V Politekhnik Pertanian Negeri Payakumbuh, Minggu pekan lalu. Menurut Musliar, jika Pemda Limapuluh Kota menyediakan lokasi, pemerintah pusat akan membantu pembangunan SMA Negeri lengkap. Desri,S.Pd,MM yang dihubungi baru-baru ini, membenarkan Limapuluh Kota akan mendapatkan pembangunan SMA. Menurut dia, berdasarkan laporan

panitia pembangunan, masyarakat Kecamatan Mungka telah menyiapkan tanah 1 Ha lebih. Dengan demikian, kata Desri, tantangan Wamen Dikbud RI dipengujung pidato serta orasi ilmiah di Poli Tani Payakumbuh di Kota Sarilamak, sudah terjawab. “Mudah-mudahan, kehadiran SMA N 1 di Kecamatan Mungka bakal menjadi kenyataan, dan diyakini masyarakat Kecamatan Mungka menyambut baik dan

gembira,” kata Desri. Selama ini lulusan SMP dan sederajat dari Kecamatan Mungka bersekolah ke SMA N 1 Guguk, SMA N 1 Suliki, serta SMK 1 Guguk juga di Kecamatan Guguk. “Dengan adanya SMA di Mungka nanti, maka pelajar lulusan SLTP dari daerah terbesar penghasil ayam dan telur di Kabupaten Limapuluh Kota ini, tak akan jauh-jauh lagi pergi sekolah,” tutur Desri. (h/snt)

Kepala SD Negeri di Mahek Rutin Rapat Bulanan BUKIT BARISAN, HALUAN — Rapat bulanan para kepala yang memimpin 11 SD negeri di Kanagarian Mahek Kecamatan Bukit Barisan, tetap dilaksanakan setiap bulan dan sudah bertahan sejak 3 tahun lalu. Demikian disampaikan Kepala UPT Pendidikan Kecamatan Bukit Barisan Yondri Arizul SPd, Senin (17/2). Dan pada hari itu rapat bulanan digelar di SD N 09 Mahek di Jorong Nenan.

ada 5 gugus, dengan Rapat bulanan ini pusat kegiatannya, biasanya dilaksakata Yondri Azirul, nakan usai upacara SD N 01 Baruh Gubersama. Dalam ranung yang dipimpin pat dibicarakan proIrman, S.Pd, SD N gram jangka pendek 01, Sungai Naniang kegiatan serta evadipimpin Nurasmi, luasi kegiatan bulan S.,Pd, Banja Laweh sebelumnya. SD N 03 dipimpin Kelas Akselerasi YONDRI ARIZUL Efrizon, Gugus Koto Tangah dipusatkan Terkait kelas akselerasi di lingkungan Ke- pada SD N 01 Koto Tangah, camatan Bukit Barisan, sudah serta untuk gugus Mahek

dipusatkan di SDN 02 Mahek yang dipimpin kepala sekolah Yusti Murni. “Kelas akselerasi atau excelent di Kecamatan Bukit Barisan sudah berjalan 3 minggu lalu, yang diresmikan kegiatannya oleh Wabub Drs.H.Asyirwan Yunus dan sebagian diresmikan oleh kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Limapuluh Kota Bapak Desri, S,pd , MM,” jelas Yondri Arizon. (h/snt)

SMA N 1 Kapur IX Kepala Sekolah Bertangan Dingin Kekurangan Guru MUH HIJAZ

Ruang Pustaka SMP N 1 Bukit Barisan yang baru selesai dibangun.

Mobil pustaka keliling Limapuluh Kota ini setia mengunjungi berbagai sekolah di Kecamatan Bukit Barisan.

Pandam Gadang, kamKARENA suka renpungnya Tan Malaka. dang dan asam padeh Sukses memimpin daging, akhirnya lakiSMP N 2 Gunung laki kelahiran Pangkep, Omeh, anak bungsu Sulawesi Selatan ini, dari 5 bersaudara, pasamenjadi menantu orang ngan M.Abd.Haris Rode Koto Nan Gadang Padan istri ini, sejak 29 yakumbuh. Agustus 2013 dipercaya Berkenalan dengan memimpin SMA N 1 Hilyati SH, saat naik Gunung Omeh, di Kaangkutan kota (angkot) M HIJAZ nagarian Koto Tinggi. ke tempat tugas, akhirnya Laki-laki yang gemar memdalam jangka waktu 2 bulan mereka baca serta olahraga bulutangkis pun memutuskan menikah. Kisah itu meluncur dari bibir dan sepakbola ini, merasa lega Muh.Hijaz, Kepala SMA N 1 dipercaya pimpinan. SMA N 1 Gunung Omeh Gunung Omeh, saat bercerita dengan Haluan, mengenang memiliki banyak siswa berprestasi, pengalamannya yang sangat baik dalam akademis, olahraga, kesenian, serta memiliki tim tari berbekas. Kini Muh. Hijaz sudah memi- pasambahan. Kalau ada tamu-tamu tingkat liki 3 anak dari perkawinannya dengan Hilyati, perempuan Koto kabupaten, provinsi ataupun Nan Gadang Payakumbuh, yakni nasional ke Koto Tinggi ex PDRI, Sayid A.Amirullah, Ana W.Azizah, siswa-siswi SMA N 1 Gunung dan si kecil Fani Fahna Az-Zahra. Omeh dipercaya menyambut para Hijaz memulai karier sebagai tamu. Melihat gebrakan Muh.Hijaz, guru, dia mendapat tugas sebagai guru SMA N Akabiluru di Kana- beberapa masyarakat Koto Tinggi garian Piladang Kecamatan dan rekan Hijaz sesama guru Payakumbuh dan sekarang sekolah menilai, laki-laki kelahiran itu sudah dimekarkan menjadi Pangkep ini terbilang kepala SMA N Kecamatan Akabiluru. sekolah bertangan dingin . Sekolah yang dibinanya, Dinilai mampu oleh kepala sekolah dan oleh Kepala Dinas banyak melihatkan prestasi, Pendidikan Kabupaten Limapuluh karena kepsek muda ini memiliki Kota Desri,S.Pd, MM, laki-laki disiplin tinggi, tanggung jawab, berbobot 60 kg dan tinggi 172 dan sering pulang sore usai salat cm ini dipercaya menjadi Kepala ashar, dari sekolah yang dipimSMP N 2 Gunung Omeh di pinnya. (h/Syafril Nita)

MUARA PAITI, HALUAN — SMA N 1 Kecamatan Kapur IX akhir-akhir ini mulai kekurangan guru, hampir setiap mata pelajaran. Selain itu beberapa fasilitas labor, pustaka dan beberapa ruang kelas perlu rehabilitasi. Menurut Ayu Mitria Fadri, Kepala SMA N 1 Kapur IX yang AYU MITRIA dijumpai Haluan, sekolah yang berada di Muara Paiti ibu Kecamatan Kapur IX perlu perhatian, dan bantuan RKB, labor, serta tambahan guru. “Guru yang PNS tinggal 20 orang, dan guru honor serta pegawai TU ada 25 orang, lebih banyak dari guru yang PNS,” kata Ayu yang baru saja bertugas beberapa hari sejak dapat promosi dari Kepala SMP N 2 Sialang Kapur IX menjadi Kepala SMA N 1 Kapur IX. Sebagai putri kelahiran Payakumbuh serta kedua orangtua tetap di kampung Muara Paiti Kecamatan Kapur IX, tentu Ayu akan membangun kampung halaman. Sebagai putra daerah, Ayu, kepala sekolah termuda kelahiran 23 September 1972 ini, akan berbakti dan mengangkat prestasi siswa-siswi di kecamatan ujung timur Kabupaten Limapuluh Kota ini. Anak kedua dari 5 bersaudara, pasangan Mas Padri (pensiunan BNI) serta ibu Musnimar (pensiunan Dinas Pendidikan Kabupaten Limapuluh Kota) ini, sudah menyampaikan kekurangan jumlah guru di sekolahnya dan perlu beberapa fasilitas direhab ataupun tambahan RKB kepada Kepala Dinas Pendidikan Limapuluh Kota. “Mudah-mudahan kekurangan guru bisa diatasi, dan kalau ada guru daerah lain yang mau menambah jam ke SMA 1 Kapur IX ini, kita fasilitasi,” kata Ayu penuh harap. (h/snt)

Dua Murid SD N 06 Mahek Kecipratan Rezeki

Suasana di SDN 02 Banja Loweh

MAHEK, HALUAN — Dua murid SD di gugus Mahek Kecamatan Bukit Barisan beberapa hari belakangan ini, kecipratan rezeki dari Moh. Hasan, warga Malaysia, sebesar Rp 5,3 juta, berkat acara ‘Orang Pinggiran’ di salah satu stasiun televisi. Kedua murid yang berun-

tung tersebut, Gezula Mardareta panggilan Riva, siswa kelas VI SD N 06 Mahek, dan Ivotun Hamzah Hanuzah, siswa SD N 06 Mahek Kecamatan Bukit Barisan kelas III. Mereka mendapat 1 unit sepeda dan uang kontan Rp 1 juta. Ivotun memang sejak lama

sudah mengimpikan bisa memiliki sebuah sepeda, namun karena orang tuanya miskin belum kesampaian mendapatkan sepeda. Berkat doa dan selalu rajin salat, akhirnya apa yang diimpikan anak keluarga tak mampu dan pernah masuk

tayangan program televisi ‘Orang Pinggiran’, harapan mereka terwujud. “Ada saja dermawan yang memberikan bantuan,” cerita Yondri Arizul, Kepala UPT. Pendidikan Kecamatan Bukit Barisan pada Haluan, Senin (9/2). (h/snt)

>> Editor : Nova Anggraini

>> Penata Halaman : David Fernanda


4

RABU, 19 FEBRUARI 2014 19 RABI’UL AKHIR 1435 H

KT Kencana Bakti Bagikan Ribuan Masker DURI, HALUAN — Pengurus Karang Taruna (KT) Kencana Bakti Desa Petani, Kecamatan Mandau, membagikan ribuan masker untuk siswa di sejumlah sekolah di desa setempat, Selasa (18/2). Rencananya, kegiatan sama akan kembali dilanjutkan hari ini (19/2). Ketua Karang Taruna Kencana Bakti Suibri, Selasa (18/2) menyebut, pembagian masker gratis ke sekolah-sekolah itu merupakan program Karang Taruna setempat. Ditambahkan Suibri, tokoh muda Sakai Mus Mulyadi, turut membantu pengadaan masker tersebut. Pembagian masker itu berlangsung di SDN 23 Desa Petani dan SMAN 7 Mandau. Besok (hari ini,red) di SMPN 5 Mandau dan sebuah MDA di kawasan KUD Desa Petani. Dalam bakti sosial itu, Suibri turun bersama pengurus Karang Taruna. Mulyadi mengaku, terpanggil turun tangan membantu masker dalam kegiatan itu. Ia mengaku, akan terus menunjukkan partisipasi aktifnya dalam upaya mengangkat taraf perekonomian masyarakat di sejumlah desa di Kecamatan Mandau. (h/hr)

Ribuan Sopir Taksi Duduki Kantor Walikota Batam BATAM (HK) — Ribuan sopir taksi dari Forum Komunikasi Taksi Pelabuhan Barelang (FKTPB) dan Forum Peduli Nasib Taksi (FPNT) Batam melakukan aksi unjuk rasa di depan Kantor Walikota Batam di Jalan Engku Putri, Selasa (18/2) sekitar pukul 09.00 WIB. Pantauan di lapangan menyebutkan, ribuan sopir taksi melakukan orasi di depan Kantor Walikota Batam, dimana mereka meminta agar Walikota Batam Ahmad Dahlan, mau melakukan perjanjian dengan menandatangi hitam diatas

PENGERUKAN LAUT — Direncanakan pada tahun 2015 mendatang, jalur laut dari Pelabuhan Sri Bintan Pura hingga ke Teluk Keriting, Tanjungpinang akan dilakukan pengerukan. Hal ini untuk mengantisipasi pendangkalan yang terjadi di jalur ini. Terlihat sejumlah kapal saat melintas di jalur dangkal. SUTANA

mengizinkan sementara waktu agar 25 armada taksi Blue Bird tidak beroperasi dulu. Namun, ia mengatakan, bahwa saat ini pihaknya akan menganalisa ulang terkait kebutuhan taksi di Batam. “Memang keputusan pemko ini sudah tepat tidak mengizinkan 25 armada Blue Bird yang baru untuk dioperasionalkan. Kami sedang menganalisa ulang kebutuhan taksi di Batam,” katanya. Sementara itu, Walikota Batam Ahmad Dahlan mengungkapkan, bahwa pemerintah sudah melakukan dialog dengan pihak PT Blue Bird. Dimana keputusan yang diambil olehnya, agar 25 taksi Blue Bird yang baru jangan dioperasionalkan dulu. “Ini keputusan yang saya ambil, bahwa 25 armada taksi Blue Bird jangan dioperasionalkan dulu hingga ada keputusan. Dan surat ini, sudah saya tembuskan ke Kapolresta Barelang, Kadishub, dan Satpol PP,” kata Dahlan saat melakukan konfrensi pers. Menurut Dahlan, awal masuknya taksi Blue Bird ke Kota Batam ini, seirama dengan pertumbuhan pembangunan dan jumlah penduduk di sini. Dimana taxksi yang selama ini ada rata-rata tidak reflesentatif, bahkan masih ada taksi yang dibawah standar. Dalam hal ini, keluhan penumpang dari luar kota, bahwa taksi yang dibawah standar kualitasnya tidak memiliki air conditioner (AC), dan tidak memiliki argo sebagai penggitung harga buat penumpang. “Memang tidak semua taksi yang tidak reflesentatif, masih banyak yang sudah memenuhi standar. Dimana banyak orang yang datang ke Batam ada yang memuji, dan mengeluh tentang taksi yang ditumpangi oleh penumpang, dan ini setahun lalu masih terjadi keluhan penumpang,” ungkapnya. (h/hk)

>> Editor : Nasrizal

>> Penata Halaman : Jefli

putih agar tidak ada lagi penambahan taksi Blue Bird. Dalam hal ini, ruas Jalan Engku Putri mulai dari simpang Masjid Raya hingga depan kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) dipadati mobil taksi, sehingga tidak ada satupun kendaraan lain melintas di jalan tersebut. Aksi mogok yang dilakukan ribuan taksi di depan kantor walikota, juga terjadi di Bandara Hang Nadim, sehingga para penumpang dari bandara terpaksa diangkut dengan menggunakan taksi plat hitam. Ketua FKTPB Joni Efrianto mengatakan, bahwa aksi damai yang dilakukan ribuan sopir ini, meminta kepada Walikota Batam Ahmad Dahlan agar mau mengeluarkan kebijakan bahwa tidak ada lagi penambahan armada taksi Blue Bird.

Dalam hal ini sebelumnya, PT Blue Bird telah menambah 25 armadanya. “Dari pertemuan sebelumnya, PT Blue Bird meminta izin ke kami untuk menambahkan, dan kami menyetujuinya,” kata Joni. Kata dia, hal tersebut saat memberikan izin untuk mengoperasionalkan 25 armada, pihaknya meminta kesepakatan hitam diatas putih agar tidak ada penambahan kembali, dan ini harus disetujui oleh Walikota Batam. “Kami ingin ada kesepatakan, tapi harus disetujui oleh walikota, agar PT Blue Bird tidak ada penambahan lagi kedepannya,” tegas Joni. Dalam hal ini, lanjut Joni, ribuan para sopir taksi tidak akan beranjak dari kantor walikota sebelum mendapatkan

kepastian dari Walikota Batam. “Kami tidak akan bubar sebelum adanya keputusan,” tegasnya. Sementara itu, Ketua FPNT Omo Maretralita menuturkan, bahwa pihaknya meminta kepada pemerintah untuk menyatakan bahwa pihaknya menerima penambahan 25 armada taksi Blue Bird asalkan ke depannya tidak ada lagi penambahan. “Kami maunya ada perjanjian hitam diatas putih, kalau jalan 25 armada ini, ke depannya tidak ada penambahan lagi untuk armada Blue Bird. Kalau tidak bisa, berarti perjanjian balik ke awal lagi, yakni dilarangnya operasinya 25 armada baru,” tegas Omo. Ditempat terpisah, Ketua Organda DPC Batam Aswen Dores setuju dengan keputusan Pemko Batam yang tidak

Akibat Stok BBM Terlambat, SPBU Kembali Macet KARIMUN, HALUAN - Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Tanjungbalai, Karimun kembali macet, karena banyak masyarakat penguna kendaraan roda dua, dan empat antre hanya untuk menunggu pengisian Bahan Bakar Minyak (BBM), Selasa (19/ 2). Hal ini disebabkan keterlambatan stock minyak yang datang dari Tanjunguban, untuk mencukupi kebutuhan masyarakat Karimun. Pengakuan Taslim, salah seorang pengendara bermotor merasa sangat kecewa dengan keterlambatan pengisian BBM tersebut. Bukan hanya sekali dua kali SBPU antrean panjang, namun aku Taslim sudah berkali-kali, bahkan sudah mencapai puluhan kali. “Sangat kecewa, hampir setiap kali pengisian BBM di SPBU ini antrean panjang, sampai-sampai malas untuk mengisi BBM di tempat ini, jika di luaran mahal,” aku Taslim sambil bernaung menunggu antrean di SPBU, Jalan Poros Tanjungbalai, Karimun. Selain Taslim, salah seorang pegawai negeri sipil yang tidak

mau disebutkan namanya mengaku dan berharap, macetnya pengisian di SPBU ini jangan sampai menjadi konflik masyarakat banyak. Sebab, sebelumnya pihaknya pernah membaca surat kabar, mengenai rancangan penambahan SPBU, namun pihak Pertamina belum memberikan keputusan dan tanggapan serius. “Jika memang ingin penambahan SBPU di Kabupaten Karimun, kenapa tidak. Itukan, salah satu kemudahan bagi masyarakat Karimun. Coba perhatikan, saya sudah hampir setengah jam di tempat ini, hanya antrean untuk mengisi minyak, tahutahunya pas tiba di SBPU minyak habis, kan repot,” ujar lelaki berkumis tipis ini. Memang, terkait dengan rancangan penambahan SPBU di Tanjungbalai Karimun yang sudah di rancang oleh PT Kota Baru Karimun Grup milik Amat Tantoso belum teralisasikan dari pihak pertamina. Sedangkan kebutuhan masyarakat khususnya di Pulau Karimun untuk BBM sendiri sudah sangat tak wajar, jika hanya satu SPBU di Pulau Karimun. (h/hk)


RABU, 19 FEBRUARI 2014 19 RABI’UL AKHIR 1435 H

Kekuatan Super bMK

Pertarungan ‘Elit Politik’ Korbankan Padang

K

Oleh : PANGKI T HIDAYAT

ONDISI Kota Padang saat ini sangat memprihatinkan. Sungguh miris dengan kondisi itu. Pasarnya amburadul, jalan-jalan di sekitar Pasar Raya Padang dikuasai oleh pedagang kaki lima (PK-5), meliputi jalan depan Padang Teater, Jalan M Yamin, Jalan Hiligo, Jalan Permindo dan beberapa jalan lainnya. Proyek pembangunan Pasar Raya Padang terbengkalai sejak beberapa tahun lalu. Hingga kini belum ada kejelasan kapan proyek Pasar Raya Padang itu akan dilanjutkan kembali dan dengan anggaran apa akan dilanjutkan. Karena, di APBD Kota Padang Tahun 2014, hanya Rp5 miliar dianggarkan untuk proyek pembangunan Pasar Raya Padang. Sementara kebutuhannya sekitar Rp72 miliar. Mengharapkan anggaran bantuan dari BNPB untuk membangun kembali pasar itu, juga belum ada kepastian. Di sisi lain, Kota Padang sejak beberapa tahun belakangan juga tidak lagi memiliki terminal angkutan kota (angkot), terminal angkutan kota dalam provinsi (AKDP) dan terminal angkutan kota antar provinsi (AKAP). Akibatnya, sejumlahnya ruas jalan di kota ini menjadi terminal panjang. Seperti, di kawasan Air Tawar, Simpang Bypass Lubeg Begalung, Jalan M Yamin Pasar Raya Padang dan lainnya. Pada bagian lain, kesemrautan semakin menjadi-jadi di sepanjang Pantai Padang. Ratusan warga membuka tempat berjualan membelakang ke pantai, sehingga view Pantai Padang yang selama ini menjadi daya tarik bagi wisatawan lokal dan mancanegara menjadi hilang. Bahkan di kawasan pantai itu juga marak kegiatan maksiat yang terkenal dengan sebutan bisnis ‘tenda ceper’. Berikutnya bangunan-bangunan di sepanjang jalan-jalan utama dan jalan raya di Kota Padang, yang terdiri dari rumah, ruko dan toko garis sepadan bangunannya tidak lagi mematuhi ketentuan yang berlaku. Mayoritas bangunan rumah, toko, ruko dan lainnya sangat sesak ke jalan. Selain terkesan semraut juga merampok hak-hak pejalan kaki. Kondisi-kondisi yang sangat memprihatinkan itu dilengkapi lagi dengan pertarungan elit politik Sumatera Barat, baik yang berada di ranah tercinta ini, ataupun yang bercokol di Jakarta. Peristiwa mengejutkan, Senin (17/l2) saat mantan Wako Padang Fauzi Bahar di hari terakhirnya menjabat sebagai walikota di rumah dinasnya mengeluarkan kekesalan dan sumpah serapah terhadap Gubernur Sumbar Irwan Prayitno merupakan klimaks atau puncak dari pertarungan elit politik Sumbar. Ada pun demo Forum Masyarakat Minang (FMM) menolak investasi Lippo Group yang terjadi pada hari yang sama dengan sasaran rumah dinas Walikota Padang di Jl A Yani hanya penghantar dari pertarungan para elit politik Sumatera Barat. Telah menjadi ota lapau bahwa penunjukan pejabat (Pj) Walikota Padang diduga menjadi ajang pertarungan elit politik Sumbar yang melibatkan Gubernur Irwan Prayitno dan juga Mendagri Gamawan Fauzi yang nota bene mantan Gubernur Sumbar. Usulan nama pertama Pj Wako Padang dari Gubernur Sumbar Irwan Prayitno yang merupakan orang dekat gubernur ditolak oleh Kemendagri. Gubernur Irwan pun mengusulkan nama berikutnya, tapi masih ada nama orang dekatnya. Kemendagri memilih pejabat yang diusulkan Gubernur Irwan, tapi bukan orang yang dikenal dekat dengannya. Dia adalah Erizal SH, Kepala Inspektorat Provinsi Sumbar. Di sela-sela itu Fauzi Bahar juga memiliki kepentingan menempatkan orang-orangnya di SKPD Pemko Padang beberapa hari menjelang lengser. Tapi Pemprov Sumbar menganggap itu tak sah dan melanggar aturan. Fauzi juga kesal dengan sikap Gubernur Sumbar yang terkesan menahan-nahan SK Sekda Padang defenitif yang telah keluar sejak satu bulan yang lalu. Terkesan Fauzi tak diberi kesempatan melantik Sekda Padang defenitif. Beredar pula informasi bahwa Fauzi Bahar juga akan memberikan dukungan kepada pasangan CawakoCawawako Padang Desri Ayunda- James Helyward (De-je). Padahal selama ini dukungan Fauzi identik dengan pasangan Cawako-Cawawako Padang Mahyeldi – Emzalmi (Mahem) yang merupakan kader PKS. Sementara Irwan Prayitno adaalah Dewan Syuro DPP PKS. Bertambah lengkaplah pertarungan elit politik Sumatera Barat yang menjadikan Kota Padang sebagai ringnya. Sementara kekuatan elit politik Sumbar lainnya bertepuk tangan dan terus menyiramkan minyak tanah. Masyarakat tentu sangat sedih, ulah pertarungan para elit politik Sumatera Barat, Kota Padang menjadi korban. Secara lebih luas, barangkali pertarungan elit politik itu tidak hanya merugikan Kota Padang, tapi juga merugikan Sumatera Barat secara keseluruhan. Semoga saja ke depan para elit politik itu sadar, bahwa seharusnya kepentingan daerah dan kepentingan masyarakat mereka tempatkan di atas kepentingan kelompok dan parpol mereka. **

Fauzi BaharAkan PTUN-kan Pemprov z Mulai ke proses hukum…

5

Peneliti di Bulaksumur Empat, Yogyakarta. Bergiat di forum diskusi intelektual muda UNY, yakni Comunication Forum For Education (CFFE).

IKABULKANNYA judicial review UU Nomor 4 Tahun 2014 tentang Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-Undang (Perppu) Nomor 1 Tahun 2013 tentang Mahkamah Konstitusi (MK) yang dikeluarkan oleh SBY, menyebabkan UU Nomor 24 Tahun 2003 tentang MK dalam melakukan seleksi hakim MK berlaku kembali. Peristiwa ini setidaknya mencerminkan sikap pemerintah saat ini yang gampang kaget dan gamang dalam mengantisipasi suatu persoalan. Kualitas penyusunan peraturan sangat rendah, sehingga menimbulkan banyak celah untuk diajukan uji materi ke MK. Lebih jauh lagi, penandatanganan perppu penyelamatan MK oleh Presiden SBY kala itu sudah agak lama, kurang lebih satu bulan pasca penangkapan Akil Mochtar. Sehingga, aspek kegentingan yang mewajibkan untuk dikeluarkannya perppu pun telah hilang. Jika kita telaah lebih jauh UU Nomor 4 Tahun 2014 tersebut, isinya seringkali bertentangan dengan undangundang yang sudah ada sebelumnya. Misalnya, poin yang menyatakan keberadaan Komisi Yudisial dalam Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi. Hal ini jelas tidak tepat karena bertentangan dengan pasal 24B ayat 1 UUD 1945, yang ada dalam putusan MK pada 2006. Selain itu, perihal calon

D

hakim MK harus pensiun dari parpol sekurang-kurangnya 7 tahun, hal ini jelas merupakan bentuk kriminalisasi terhadap parpol itu sendiri. Banyaknya celah inilah yang kemudian dimanfaatkan 7 dosen Fakultas Hukum Universitas Jember (Unej) untuk mengajukan uji materi ke MK terkait UU Nomor 4 Tahun 2014 ini. Ada beberapa hal yang menarik dicermati pasca gugurnya UU Nomor 4 Tahun 2014 oleh putusan MK yang dibacakan langsung Ketua MK, Hamdan Zoelfa ini. Pertama, keputusan diambil dalam waktu yang relatif cepat. Misalnya saja, bila dibandingkan dengan gugatan yang diajukan Effendi Ghazali bersama Koalisi Masyarakat terkait UU Nomor 42 Tahun 2008 tentang Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden. Permohonan ini membutuhkan waktu satu tahun lebih untuk dikabulkan oleh MK sejak diajukan permohonan judicial review pada Januari 2013 lalu. Hal ini menunjukkan bahwa uji materi terkait UU Nomor 4 Tahun 2014 tentang Perppu Nomor 1 Tahun 2013 tentang MK ini mendapatkan prioritas utama dari hakim-hakim MK itu sendiri. Hakim MK jelas tidak menginginkan jika kewenangan yang dimiliki dibatasi oleh keberadaan UU tersebut. Kedua, meski MK di tengarai mengalami conflic of interest ketika harus menguji UU terkait lem-

baganya sendiri, faktanya keputusan judicial review kali ini diambil secara bulat oleh seluruh hakim MK. Artinya, seluruh hakim MK sepakat bahwa U U tersebut memang harus seg e r a digugurkan. Padahal, berdasarkan pada pengalaman judicial review yang terjadi sebelumnya, seringkali terjadi perbedaan pendapat diantara hakimhakim MK. Ketiga, UU Nomor 4 Tahun 2014 ini ditolak secara keseluruhan oleh MK. Padahal biasanya, pasal-pasal yang masih sejalan dengan UUD 1945 masih bisa terima tanpa perlu turut dibatalkan dalam putusan judicial review. Merujuk dari hal ini, seakan memang telah mengisyaratkan bahwa gugurnya UU Nomor 4 Tahun 2014 tentang Perppu Nomor 1 Tahun 2013 tentang MK ini hanya tinggal menunggu waktu pasca disahkan DPR pada awal Januari lalu. Dengan kata lain, MK sebenarnya telah menyiapkan langkah-langkah antisipasi atas disahkannya UU tersebut. MK jelas tidak ingin kewenangannya dikebiri oleh keberadaan undang-undang tersebut. Dengan gugurnya Undang-Undang Nomor 4 Tahun 2014 ini, maka peluang munculnya Akil Mochtar baru dalam tubuh MK kembali terbuka lebar. Oleh sebab itu, MK harus tetap diawasi dengan ketat dan transparan jika

kita tidak ingin kecolongan untuk yang kedua kalinya. Jika hal itu sampai terjadi, bisa saja ini menjadi titik balik antipati masyarakat terhadap hukum dan aparataparat penegak hukum. Mekanisme Pengawasan Idealnya, setiap lembaga di negara ini memiliki mekanisme pengawasan yang jelas dan transparan, tak terkecuali MK. Bukan menjadi rahasia umum lagi jika di negara tercinta ini rawan akan penyalahgunaan wewenang dan kekuasaan. Pada tataran ini, MK harus menjadi prioritas karena peran signifikannya dalam menangani berbagai perkara yang berkaitan langsung dengan kehidupan demokrasi di negara ini. Oleh sebab itu, mau tak mau pemerintah harus mengamandemen UUD 1945 sebagai jalan untuk membuat mekanisme pengawasan yang jelas, tegas, dan trasnparan terhadap MK. Langkah ini harus ditem puh secepat mungkin, bila ingin martabat dan independensi MK tetap diakui oleh publik. Jika hanya berpatokan pada UU yang ada

saat ini, maka peluang terjadinya penyalahgunaan wewenang dan kekuasaan di MK sangat besar. Artinya, perlu segera dilakukan upaya tanggap terhadap mekanisme perekrutan hakim MK yang transparan, partisipatif, akuntabel dan obyektif. Dengan begitu, diharapkan hakimhakim yang berada di MK adalah hakim yang benarbenar berkualitas dan tidak dapat diintervensi oleh pihak manapun. Meski begitu, agaknya amandemen terhadap UUD 1945 terkait UU MK akan sulit bila direalisasikan saat ini. Para anggota DPR saat ini, tentu lebih memilih untuk fokus memikirkan bagaimana cara agar terpilih kembali. Beginilah realita kehidupan di Indonesia. Kita tidak bisa serta merta mengharapkan perubahan mekanisme yang lebih baik. Kita hanya bisa berharap, bahwa suatu saat angota DPR bisa memilah, memilih serta memprioritaskan kepentingan mana yang layak untuk didahulukan. Semoga! Bulaksumur, 17 Februari 2014

Karena, pelantikan penjabat (Pj) Walikota Padang tertunda sehari, disebabkan gubernur harus menghadiri kegiatan lain yang dinilai lebih penting. Dan hari ini Rabu (19/ 2), masyarakat menunggu Pj Walikota Padang dilantik. Karena amanah itu ada di pundaknya, untuk mengawal pelaksanaan pesta demokrasi Pilkada Padang putaran kedua hingga terpilih walikota defenitif. Sedangkan cerita dibalik penetapan Pj Walikota Padang ini, juga menebar hawa panas. Bahkan saya sempat tersengat panasnya. Karena nama yang diusulkan Pemprov Sumbar tak serta merta disetujui pusat. Bahkan sebaliknya, namanama yang diajukan itu dikembalikan untuk diganti. Gubernur Sumbar sempat bersikukuh tidak ada pengembalian nama calon Pj Walikota. Tetapi akhirnya, Mendagri menetapkan nama baru sebagai Pj Walikota, bukan 3 nama yang diusulkan pertama. Dan terakhir, berkaitan dengan penetapan Sekda Padang Nasir Ahmad. Dia

adalah satu dari 3 nama calon sekda yang diusulkan Pemko Padang. SK pengangkatannya sebagai sekda terlambat ditandatangani Gubernur Sumbar, karena berpendar juga awan panas. Sang sekda diterpa kabar menganut salah satu aliran yang dilarang. Baperjakat Pemprov Sumbar pun buncah. Kabar itu beredar melalui pesan singkat di telepon genggam banyak orang. Baperjakat pun tak mau salah dalam penetapan pimpinan tertinggi para PNS itu. Sampai pada akhirnya, Baperjakat Pemprov Sumbar berkesimpulan kabar itu tidak benar. Sang sekda pun membuat pernyataan di atas segel. Begitulah, kurenah para petinggi negeri ini. Kadang tak obahnya seperti kanakkanak. Masyarakat diminta untuk memahami, karena para petinggi itu juga manusia. Dan awan panas akan selalu berpendar, karena semua pihak memiliki kepentingan sendirisendiri untuk kelompok dan golongannya. Kepentingan masyarakat jadi terpinggirkan. ***

Awan Panas Politik Lokal ELAT Pemilu Legislatif (Pileg) semakin dekat. Dan dalam waktu yang lebih dekat lagi, warga Kota Padang juga akan menggelar pemilihan kepala daerah. Dua pesta demokrasi ini, benar-benar menguras perhatian para politikus di daerah ini. Apalagi dalam sepekan terakhir, awan panas di panggung politik itu mulai berpendar. Saya menyebutnya awan panas politik, karena topik utama masih seputar perpolitikan. Sedangkan hawa panas muncul karena helat Pilkada dan Pileg yang semakin dekat. Hal ini erat kaitannya dengan kepentingan yang diusung. Hawanya membuat gerah dan mulai menyebar kemanamana. Bahkan hawa panas itu melebihi panas matahari yang bersinar garang. Awan panas itu kini mulai dirasakan masyarakat. Awalnya mereka sempat terheran-heran dan bingung. Apa yang terjadi? Tetapi hanya sekejap. Setelah melahap berita-berita yang bermunculan di media massa, ditambah pula ta-

H

yangan di televisi, mereka pun tahu apa yang terjadi. Salah satu berita yang cukup menyita perhatian saat ini adalah, ketika Walikota Padang Fauzi Bahar menuding Gubernur Sumbar menjadi sponsor aksi unjuk rasa menolak investasi Lippo. Peristiwa itu terjadi sehari sebelum Fauzi lengser, tepatnya ketika Fauzi menggelar perpisahan dengan warga kota dan jajaran Pemko Padang. Semuanya diawali dengan tertundanya pelaksanaan Pilkada Padang putaran kedua. Bahkan sampai masa kepemimpinan Fauzi Bahar-Mahyeldi berakhir, walikota/wakil walikota baru belum juga terpilih. Sementara roda pemerintahan harus terus berjalan. Kekosongan jabatan itu harus diisi. Pihak-pihak terkait, mulai perang urat syaraf. KPU, Pemko Padang, DPRD Padang, tak ketinggalan Pemprov Sumbar. Misalnya saja, beberapa hari sebelum lengser, Walikota Padang Fauzi Bahar melakukan mutasi. Asisten II Setdako Padang yang juga menjabat

Oleh : DEVI DIANY sebagai pelaksana tugas (plt) Sekda, harus melepas jabatannya dan menyandang jabatan baru sebagai Kepala BKD Padang. Namun Sekdaprov Sumbar menyebut, mutasi itu tidak sah karena melanggar aturan yang berlaku. Pemprov Sumbar pun berencana akan membatalkannya. SOTK Pemko Padang yang diakui dan dinyatakan sah adalah SOTK sebelum pelantikan. Atas dasar itu pula, penetapan pelaksana tugas (plt) walikota, diembankan pada Asisten II ini. Rencananya, Asisten II ini menjadi walikota cukup 1 hari.

Pemprov: Fauzi Harus Minta Maaf z FB juga berpikir seperti itu..

Kondisi Toilet di BIM Kumuh

PEMBERITAHUAN SETIAP artikel/opini yang dikirim ke Redaksi Haluan, panjang tulisan minimal 1.000 words (kata) dan maksimal 1.350 words (kata).

YTH pimpinan Angkasa Pura II selaku pengelola Bandar Udara Internasional Minangkabau (BIM). Beberapa kali kami berkunjung ke BIM, kondisi toiletnya sungguh memprihatinkan. Mohon perhatian bapak selaku pengelola bandara. Dengan kondisi seperti itu, malu rasanya jika BIM masih menyandang embel-embel sebagai bandara internasional. Tks. +6285376151***

Hendaknya artikel tak dikirim secara bersamaan ke media lain yang terbit di Kota Padang. Setelah 15 hari jika artikel tak dimuat, maka tulisan tersebut kami nilai tak layak muat. Terima kasih.

Pemimpin Umum

Terbit Sejak 1948 Pendiri H. Kasoema

Penerbit: PT Haluan Sumbar Mandiri (Haluan Media Group). SIUPP No 014.SK.Menpen.SIUPP A.7 1985 tanggal 19 November 1985.

: H. Basrizal Koto

WPU / Penanggungjawab

: Zul Effendi

Pemimpin Redaksi

: Yon Erizon

Wakil Pemimpin Perusahaan

: David Ramadian

Redaktur Pelaksana

: Ismet Fanany MD

Redaktur Pelaksana

: Syamsu Rizal

Koordinator Minggu

: Rakhmatul Akbar

Koordinator Liputan

: Devi Diany

Manajer Cetak

: Mardius Caniago

Nomor Polisi Tak Sesuai UU YTH Pak Kapolda Sumbar. Kalau nomor chasis mobil letaknya di chasis/landasan. Kalau nomor mesin di mesinnya. Kalau nomor kendaraan tentu di kendaraannya. Kalau nomor polisi/reg, dimana ya letaknya? Dalam buku UU No 22 tahun 2009 tentang LLAJ termasuk PP dan SK, Menhub juga tidak ditemukan definisi nopol/reg. Yang ada nomor kendaraan, nomor mesin dan nomor landasan. Sedangkan blangkonya disebut STNK bukan STNPOL. Jadi kami usul sebaiknya ditinjau lagi dan disesuaikan dengan UULLAJ yang berlaku sekarang. Supaya tidak rancu dan tunduk pada UULLAJ. Tks. +6281266844***

Direktur Haluan Media Group: H Desfandri. Dewan Redaksi : H. Basrizal Koto, H. Desfandri, H. Hasril Chaniago, Zul Effendi, Yon Erizon, Ismet Fanany MD, Syamsu Rizal, Sekretaris Redaksi: Silvia Oktarice, Redaktur: Rudi Antono, Afrianita, Atviarni, Dodi Nurja, Nova Anggraini. Asisten Redaktur: Nasrizal, Ade Budi Kurniati, Heldi Satria. Reporter Padang: Parwis Nst, Ramadhani, Perwakilan Bukittinggi: Yursil Masri (Plt Kepala), Haswandi, Ridwan, Pariaman/ Padang Pariaman: Dedi Salim, Trisnaldi, Payakumbuh/Limapuluh Kota: Zulkifli, Syafril Nita, Sri Mulyati, M Siebert, Pasaman:Atos Indria, Ahdi Susanto, Welina, Agam: Rahmat Hidayat, Kasra Scorpi, Padang Panjang: Iwan DN, Rian Syair, Tanah Datar: Yuldaveri, Emrizal, Pasaman Barat: Suryandika, M. Junir, Gusmizar, Pesisir Selatan: Sabrul Bayang, M. Joni, Haridman, Kabupaten Solok/Kota Solok: Riswan Jaya, Alfian, Marnus Chaniago, Solok Selatan: Icol Dianto, Sawahlunto: Fadilla Jusman, Sijunjung: Azneldi, Dharmasraya: Maryadi, Ferry Maulana, Biro Jakarta: Syafril Amir, Jamalis Jamin, Surya, Biro Riau: Ahmad Zulkani, Biro Kepri: Andi. Tim Kerja Usaha: Efri Hanter (Kabag Sirkulasi), Okta Irwanda (Kabag Keuangan), Andiyanto (Koord Sirkulasi), Yunasbi (Kabag Iklan), Tata Letak/Desain: David Fernanda, Nurfandri, Rahmi, Syamsul Hidayat, Jefli, Syahrizal, Habli Hikman, HRD : - , Umum : Nurmi, Kasir : Desy, TI : Teguh ,Pra Cetak : Sawal Marjuni HRP, Mai Hendri, Cetak : Mardianto (Koordinator), Afandi, Rudi Kurniawan, Jecky Jekcson. Haluan Media Group: CEO H.Basrizal Koto, Direktur: H Desfandri. Kantor Jakarta: Graha Basko, Jln. Kebun Kacang XXIX No.2A Jakarta Pusat 10240. Telp. (021) 3161472, 3161056 Fax. (021) 3915790, Iklan dan Sirkulasi: (0751) 4488700, Alamat Redaksi/Bisnis: Komplek Bandara Tabing, Jl Hamka Padang. Telp. (0751)4488700, 4488701, 4488702, 4488703, Fax (0751) 4488704 Email: haluanpadang@gmail.com, redaksi_haluan@yahoo.com, website: http/harianhaluan.com, Harga Langganan/iklan: Harga langganan bulanan dalam kota Padang Rp78.000, Harga eceran Rp3.500,- Tarif iklan: Tarif Iklan: Display FC halaman satu: Rp50.000/ mm kolom, Display BW halaman satu: Rp35.000/mm kolom, Display halaman dalam FC: Rp35.000/mm kolom, Display halaman dalam BW: Rp17.500/mm kolom, Iklan SC :Rp25.000/mm kolom, Sosial/Ucapan Selamat FC: Rp15.000/mm kolom, Sosial/Ucapan Selamat BW: Rp10.000/mm kolom, Dukacita: Rp10.000/mm kolom, Iklan kolom (maks 300 mmk) FC: Rp15.000, Iklan Kolom (maks 300 mmk) BW: Rp10.000, Advertorial FC: Rp40.000/mm kolom, Advertorial BW: Rp25.000/mm kolom Bank: BRI Cabang Padang Rek No: 0058-01-001430-30-8, Bank Nagari Cabang Utama Padang Rek No: 1008.0103.00009.1 PT Haluan Sumbar Mandiri Dicetak oleh Unit Percetakan PT Haluan Sumbar Mandiri Padang. Klik http://www.harianhaluan.com >> Editor : Syamsu Rizal

>> Penata Halaman : Jefli


6

RABU, 19 FEBRUARI 2014 19 RABI’UL AKHIR 1435 H

KAPOLRES PASBAR

Siap Amankan 1.056 TPS SIMPANG AMPEK, HALUAN — Seluruh stakeholder yang terlibat dalam Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2014 di Kabupaten Pasaman Barat sepakat siap mensukseskan pesta demokrasi lima tahunan itu. Kapolres Pasaman Barat, AKBP Sofyan Hidayat, SIK dalam Rapat Koordinasi Polres, Kajari, KPU dan Panwaslu Pasaman Barat kemarin (18/ 2) di Aula Bhayangkara Mapolres Pasbar mengatakan, Polres Pasbar beserta stakeholder lainnya sungguh-sungguh dan serius untuk mensukseskan 9 April 2014 mendatang. Untuk itu pihak Polres Pasbar sejak dini sudah mempersiapkan rencana pengamanan Pemilu. Seluruh rangkaian Pemilu yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pasaman Barat siap untuk diamankan anggota polisi Polres Pasbar. “Stakholder di Pasbar serius dan sungguh-sungguh untuk melaksanakan pemilu,” katanya. Dia sampaikan, saat ini seluruh stakholder yang terlibat ingin memperlihatkan ke masyarakat Pasbar, bahwa seluruh yang terlibat termasuk Pemerintah Daerah (Pemda) siap mensukseskan dan mengawal Pemilu dengan baik. Sebagai wujud itu, menjelang hari pemungutan suara, tanggal 5 Maret mendatang, seluruh stakholder yang terlibat menyelenggarakan Pemilu melaksanakan simulasi Pemilu di halaman kantor bupati Pasbar. Simulasi tersebut nanti akan diperlihatkan kepada Bupati, Muspida dan masyarakat Pasbar. Sedangkan pola pengamanan di hari pemu-

ngutan suara akan di praktekan. Kapolres sebutkan, jumlah personil yang mengamankan dengan sistem 2 10 - 5. “Dua anggota polisi, sepuluh anggota Linmas untuk mengamankan lima TPS,” terang Sofyan Hidayat. Dari 1.056 TPS yang ada di Pasbar, siap diamankan 2/3 personil Polres Pasbar ditambah 156 personil bantuan dari Polda Sumatera Barat. “Harapannya seluruh petugas personil, siap melaksanakan pemilu” tambah Sofyan. Menyinggung masalah gangguan Pemilu 2014 Kapolres manyampaikan, potensi konflik Pemilu di Pasbar terdapat beberapa hal yang wajib diantisipasi. Diantaranya, pemahaman pemilih dalam penyelenggaraan pemungutan suara, sehingga masih diperlukan sosialisasi Pemilu ke masyarakat. Kotak suara yang terbuat dari karton termasuk kategori yang bisa menimbulkan potensi gangguan. “Sebelumnya terbuat dari aluminium, Pemilu kali ini dari bahan karton, termasuk bisa menjadi potensi gangguan,” sebutnya. Untuk ambang gangguan diantaranya, logislitik pemilu, sengketa hukum Pemilu, unjuk rasa damai atau anarkis. “Tapi untuk unjuk rasa anarkis saya yakin kita di Pasbar sudah pintar dan para Ketua partai merupakan orang-orang yang baik,” timpalnya.

Wakil Bupati Pasbar, Syahrul Dt. Marajo yang hadir juga pada Rakor tersebut menyampaikan, apresiasi dan terimakasih kepada Polres Pasbar dan stakeholder yang telah merancang dan mempersiapkan untuk susksesnya Pemilu nanti. Dia katakan, harapan Polres beserta penyelenggara lainnya untuk suksesnya pesta demokrasi itu merupakan harapan juga dari Pemda. Pasbar. Untuk itu, Pemda Pasbar mendukung sepenuhnya terhadap apa yang sudah dilaksanakan dan dipersiapkan untuk penyelenggaraan Pemilu. Dia katakan, kesuksesan Pemilu bukan saja tugas dari KPU sebagai penyelenggara tapi merupakan tugas semua elemen pemerintah dan termasuk masyarakat. Tak jauh beda dengan harapan Ketua DPRD Pasbar, Yulianto menyampaikan, percaya kepada pihak Polres untuk pengamanan Pemilu mendatang. Dia katakan, sedikit rawan nantinya adalah konflik antar pendukung caleg. Sementara itu Yulianto juga berharap, KPU sebagai penyelenggara Pemilu lebih inten dan dapat lebih menggairahkan pemilih untuk menggunakan hak suaranya dihari pemungutan suara, sehingga kecendrungan daya pemilih yang menurun dapat teratasi dan menaikkan angka partisipasi masyarakat. “Terima kasih atas kerjasama dan koordinasi yang sudah dilakukan penyelenggara Pemilu, kami DPRD Pasaman Barat mendukung dan siap bersama-sama untuk mensukseskan alek demokrasi ini,” tegasnya.

Hadir juga dalam Rakor itu, Ketua KPU Pasbar, Ketua Panwaslu Pasbar, Kajari Pasbar dan petinggi-petinggi di Polres Pasbar. Dalam acara tersebut juga dilakukan pendanda tanganan nota kesepatakan (MoU) antara Polres, KPU, Panwaslu, Kejaksaan untuk siap mensukseskan Pemilu 2014. (h/dka)

PENANDATANGANAN — Kapolres Pasbar, AKBP Sofyan Hidayat, SIK, Kajari Pasbar, Idianto, Wabup, Syahrul Dt. Marajo, Ketua DPRD, Yulianto dan Ketua Panwaslu Pasbar, Elvi Sukaesih menyaksikan Ketua KPU Pasbar, Syafrinaldi menandatangani nota kesepakatan antara Polres, Kejaksaan, KPU dan Panwaslu untuk mensukseskan Pemilu 9 April 2014, Selasa (18/2) di Aula Bhayangkara Mapolres Pasbar. ANDIKA

Mahasiswa Agen Pendidikan Politik PADANG,HALUAN — Untuk mengantisipasi angka golput pada pemilu mendatang, Center for Election and Political Party (CEPP) Universitas Andalas bekerjasama dengan Ditjen Kesbangpol dan Kemendagri menggelar acara pelatihan pendidikan pemilih muda dan empat pilar dalam program Rock the Vote Indonesia, Senin (17/2) di hall convention unand dengan 500 peserta dari perguruan tinggi di Kota Padang. Menurut Ketua Pelaksana, Dr Sri Zul chairiyah,M.A, mahasiswa merupakan agen penting dalam penyebarluasan agenda pendidikan politik di Indonesia terutana menyonsong

pemilu 2014. Diharapkan melalui gerakan acara Rock the Vote Indonesia ini menjadi awal kesepakatan bersama untuk menjadikan Pemilu 2014 lebih baik, walaupun mereka datang dari latar belakang universitas yang berbeda. Sayangnya dari 12 parpol yang diundang hanya perwakilan dari partai PAN yang datang menghadiri. “Kami sangat menyayangkan ketidak datangan para parpol tersebut pada acara ini. Padahal melalui acara ini mereka bisa bersosialisasi. partai poliitik juga memiliki peranan untuk menekan angka golput dan jangan hanya menyalahkan

KPU dengan tingginya golput. Padahal semua parpol tersebut sudah saya undang,” ujar Sri Zulchairiyah yang juga dosen FISIP Unand ini. Sementara untuk mengatasi angka goput pada pemilu mendatang, Ditjen Kesbangpol Kemendagri meninta para mahasiswa turut berpartisipasi aktif mengajak masyarakat untuk tidak golput. “Bagi mahasiswa yang telah mengikuti acara ini diharapkan untuk menjadi agen bagi masyarakat mensosialisasikan untuk tidak golput pada pemilu mendatang, “ujar Kasubdit Implementasi Kebijakan Politik Dalam Negri Sri Handoko Taruna.

Diharapkan dengan acara Rock the vote Indonesia ini dapat memotivasi kaum muda untuk berpartisipasi dalam setiap pemilu dengan cerdas. Meningkatkan voters turn out, dan meningkatkan kualitas demokrasi di Indonesia. Selanjutnya juga mendorong kaum muda menjadi kekuatan baru untuk menciptakan perubahan politik dan sosial sesuai dengan cita-cita bangsa Indonesia diantaranya untuk mencerdaskan kehidupan bangsa dan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia yang tercantum dalam UUD 1945 dab dasar negara pancasila.(h/ mg-san)

Perempuan Belum Tentu Pilih Caleg Perempuan JAKARTA, HALUAN — Pengajar politik dari Universitas Indonesia Ani Sucipto mengingatkan calon legislatif (caleg) perempuan bahwa untuk mendapat kursi pada Pemilu 2014 tidak gampang karena tidak semua perempuan akan memilih caleg dari kaum perempuan. “Tidak semua perempuan otomatis memilih perempuan, apalagi angka Golput makin besar,” katanya dalam dialog Empat Pilar bertema ‘‘Potensi Pemilih Perempuan Dalam Pemilu 2014" di Gedung MPR, Senin (17/2). Ani mengingatkan, kaum perempuan yang mau menjadi caleg sebaiknya mempunyai basis sosial dan jaringan yang kuat. Bukan datang tiba-tiba menjadi anggota legislatif dan tidak mengetahui apa yang harus dikerjakan ketika menjadi anggota parlemen. “Sayang, mayoritas tak mempunyai basis massa, dan tak tahu tugas dan kewajiban sebagai anggota legislatif. Lebih parah lagi, tak mengetahui aspirasi rakyat yang diwakilinya dan tak pernah ke daerah pemilannya. Itu kan memprihatinkan,” ujarnya. Wakil Ketua MPR RI

Melani Leimina Suharli mengakui bahwa pemilih perempuan termasuk pemilih pemula yang mencapai 49 % pada pemilu 2014. Pemilih perempuan dari tahun ke tahun terus meningkat sejalan dengan calon legislatif (caleg) DPR RI juga terus meningkat. “ Kita berharap pemilih perempuan ini tidak golput atau tidak menggunakan hak pilihnya,” kata Melani. Dia berharap pemilih perempuan memilih caleg perempuan. “Kalau tidak ada yang memilih, maka politisi perempuan di parlemen akan kurang dari 30 persen. Di parlemen bukan berarti untuk mngurangi tindakan politik kekerasan seperti ditunjukkan kaum lelaki, melainkan agar parlemen pro gender, berpihak kepada kaum perempuan dalam membahas berbagai kebijakan dan perundang-undangan,” ujarnya. Adji Al-Farabi dari Lingkaran Survei Indonesia (LSI) menyebutkan bahwa berdasarkan pendekatan Pilkada, masyarakat menilai sama antara politisi perempuan dengan lelaki.Bahkan pemilih dan yang dipilih perempuan terus meningkat. “Pada periode 2006-2013

sebanyak 30 persen maju sebagai kepala daerah di provinsi, kabupaten, dan kota. Pemilihnya, ternyata banyak perempuan karena merasa lebih dekat dengan figur yang dipilih,” katanya. Jangan Asal Comot Caleg Perempuan Pengamat politik dari Universitas Andalas (Unand), Rani Emilia mengatakan pentingnya keterwakilan perempuan di legislatif pada periode jabatan 2014-2019 mendatang. Namun hal tersebut harus dibarengi dengan kompetensi, strategi, dukungan dan pengalaman dibidang politik. Ia mengatakan, untuk Pemilihan Umum (Pemilu) tahun ini, khusus untuk caleg perempuan masih banyak yang dinilai tidak berkompeten. Apalagi, banyak caleg perempuan yang hanya sekedar mengisi kuota 30 persen. Ada caleg perempuan yang punya kompeten, tapi paling banyak caleg perempuan minim pengalaman sebagai kader parpol (partai politik). “Jika caleg perempuan minim pengalaman politik, maka jika mereka terpilih sebagai anggota dewan, pasti tidak memberikan dampak terhadap kepentingan publik. >> Editor : Afrianita

Karena itu, pengalaman sebagai anggota parpol amat penting juga dalam rangka sinergitas visi, antara visi parpol dan visi caleg. Jika tidak ada sinergitas, bisa saja ketika jadi anggota dewan, visi politik pribadi caleg terhalan oleh visi lain dari parpol atau fraksi,” ujarnya, Senin (17/2) Dikatakan juga, kalahnya caleg perempuan dalam bersaing disebabkan oleh beberapa faktor yang pertama biaya pemilu yang tinggi, link yang tidak terlalu besar, dan bisa juga investor tidak terlalu memprioritaskan caleg perempuan karena dianggap tidak begitu atraktif untuk penanam modal. Bundo Kanduang Sumatera Barat Raudha Thaib, mengharapkan calon anggota legislatif dari perempuan, jangan cuma sekedar pengisi daftar calon tetap (DCT) anggota legislatif. Namun juga harus berkualitas dan bisa memperjuangkan kepentingan untuk perempuan. “Guna pencitraan yang baik, anggota legislatif dari perempuan, jangan terkesan hanya sebagai simbol emansipasi wanita atau cuma mendapatkan status,” ujarnya. (h/sam/mg-rin). >> Penata Halaman : Habli


RABU, 19 FEBRUARI 2014 19 RABI’UL AKHIR 1435 H

7

ITP Terus Berbenah .......... Dari Halaman. 1 Dua Siswa ..................... Dari Halaman. 1 sudah terakreditasi B, sedangkan empat prodi lainnya terakreditasi C. Itu menjadi modal bagi ITP untuk mencetak lulusan yang siap pakai di dunia kerja. Demikian yang diungkapkan Rektor ITP Ir Hendri Nofrianto MT dan Ketua Yayasan Pendidikan Teknologi Padang Drs H Zulfa Uliras MPd beserta tiga Wakil Rektor ITP saat berkunjung ke Kantor Harian Haluan di Kompleks Bandara Tabing, Padang, Selasa (18/2). Hendri memaparkan, ITP terdiri dari dua fakultas, yakni Fakultas Teknologi Industri (FTI) dan Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan. Sedangkan jumlah prodinya delapan, yakni Teknik Elektro (S1) terakreditasi B, Teknik Mesin (S1) terakreditasi B, Teknik Informatika (S1) terakreditasi C, Teknik Sipil (S1) terakred itasi B dan Teknik Geodesi (S1) terakreditasi C. Berikutnya Teknik Listrik (D3) terakreditasi B, Teknik Mesin (D3) terakreditasi C dan Teknik Sipil (D3) terakreditasi C. “Untuk beberapa prodi yang terakreditasi B, sebenarnya skornya telah mendekati A. Ada yang skornya 300, sementara batas penilaian akreditasi A adalah 301. Tapi tak masalah,

dengan akreditasi sekarang saja, lulusan kita telah mendapat tempat dan kepercayaan di dunia kerja. Namun demikian, kita akan terus upayakan peningkatan akreditasi,” kata Nofri Hendri. Hendri menambahkan, selaku perguruan tinggi teknik swasta tertua di Sumatera Barat, ITP terus memberikan yang terbaik untuk seluruh masyarakat. Di mana, ITP juga punya jurusan geodesi. Jurusan ini merupakan jurusan satu-satunya di yang ada di perguruan tinggi di Sumbar. “Di Sumatera hanya dua perguruan tinggi yang membuka jurusan geodesi. Lulusannya selalu ditunggu dunia kerja,” ujarnya. Wakil Rektor I ITP Ir Drs H Anrinal SE MT mengatakan tahun 2019 nanti, ITP memiliki target, tiga prodinya memiliki akreditasi A, sedangkan lima lainnya terakreditasi B. Tapi tentu saja, untuk mewujudkan target itu butuh kerja keras dari civitas akademika ITP. Banyak persyaratan yang harus dipenuhi untuk bisa mencapai akreditasi A. Salah satunya, sumber biaya perkuliahan hanya 30 persen dari mahasiswa, selainnya mesti disediakan oleh kampus dalam

hal ini institusi ITP. Wakil Rektor II ITP, Ade Indra ST MT mengatakan, meskipun ITP telah mencapai kemajuan yang pesat baik di bidang akademik maupun lulusan, namun dari segi biaya, ITP tetap menerapkan biaya yang bersahabat dan terjangkau oleh masyarakat. “Biaya kuliah di ITP memang didesain untuk masyarakat yang memiliki ekonomi menengah ke bawah. Murah, namun bukan murahan,” tukasnya. Sementara itu Wakil Rektor III ITP Agus MSc mengatakan dalam rangka memperingati Dies Natalis ITP ke-41, ITP melaksanakan berbagai kegiatan, baik yang terkait dengan akademik, kemahasiswaan dan lainnya. Sedangkan acara puncak peringatan Dies Natalis ITP ke-41 pada tahun 2014 ini akan diperingati Sabtu 22 Februari 2014 di Aula ITP. “Sebenarnya hari Dies itu tanggal 21 Februari, karena bertepatan dengan hari Jumat maka peringatannya diundur menjadi Sabtu (22/2),” kata Agus. Kunjungan pimpinan ITP disambut Pemimpin Redaksi Haluan Yon Erizon, Redpel Ismet Fanani dan Syamsu Rizal, Kabag Iklan Yunasbi dan reporter Parwis Nasution. (h/wis)

Fauzi Bahar Akan............. Dari Halaman. 1 dengan Gubernur atau Sekda Provinsi Sumbar. Jika tetap mencabut pelantikan tersebut, saya akan PTUN-kan,” tegas Fauzi kepada Haluan Selasa (18/2), di rumah dinas Walikota Padang. Menurut Fauzi Bahar, alasan mempertahankan pelantikan yang dilaksanakan beberapa hari menjelang berakhirnya masa jabatannya, adalah berdasarkan Peraturan Pemerintah RI No. 49 Tahun 2008 Tentang Perubahan Ketiga Atas Peraturan Pemerintah No.6 Tahun 2005 Tentang Pemilihan, Pengesahan, Pengangkatan dan Pemberhentian Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah. “Peraturan ini lebih tinggi dari edaran gubernur terkait dengan pejabat yang masa jabatannya 6 bulan menjelang habis tidak boleh melantik pejabat baru. Dan juga, atas pelantikan ini, dengan gubernur cukup koordinasi saja,” ujarnya. Pemprov Sumbar sendiri akan membatalkan pejabat yang dilantik Walikota Padang Fauzi Bahar, Jumat (14/2). Pasalnya pelantikan itu dinilai tidak sah, karena bertentangan dengan surat Mendagri tertanggal 27 Desember 2012, perihal Pelaksanaan Mutasi Pejabat Struktural Menjelang Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah. Surat Mendagri itu menegaskan, untuk menjaga netralitas dan independensi PNS dalam pelaksanaan Pilkada, agar kepala daerah tidak melaksanakan mutasi pejabat struktural 6 bulan

sebelum Pilkada. Kecuali untuk mengisi jabatan yang kosong dengan tidak melakukan nonjob, menu¬runkan jabatan, dan mengalihkan pejabat struktural menjadi fungsional. “Berdasarkan surat Mendagri itu, maka kita akan kirim surat ke Walikota Padang dan menyatakan 13 pejabat yang dilantik tidak sah dan harus dibatalkan,” kata Sekdaprov Sumbar Ali Asmar saat diminta konfirmasi, Jumat (14/2). Beberapa pejabat yang diltantik Fauzi Bahar waktu itu adalah Edi Hasymi menjadi Asisten I Pemko Padang menggantikan Nasir Ahmad, Asnel menjadi Kepala Bappedalda, Wedistar sebagai Asisten II, Didi Aryadi sebagai Kepala BKD menggantikan Asnel, Rosail sebagai Pj Badan BPMPKP menggantikan Wedistar, Camat Kuranji Frengky mengisi jabatan sebagai Kabag Pemerintahan menggantikan Rosail. Pemprov Batalkan Sementara itu, Sekdaprov Sumbar Ali Asmar bahwa surat pembatalan pelantikan pejabat eselon II di lingkungan Pemerintah Kota Padang telah ditandatangani oleh gubernur. Surat ini akan diberikan kepada Pj Wako Padang. Asisten I Pemprov Sumbar Devi Kurnia menambahkan, pernyataan Fauzi Bahar yang mengatakan sudah berkonsultasi dengan Sekda Sumbar Ali Asmar terkait pelantikan pejabat eselon II itu dinilai kurang tepat. Karena

konsultasi yang dimaksud Fauzi Bahar berupa lisan, tidak dalam bentuk tertulis. “Pada waktu itu Fauzi Bahar menemui Sekda yang berada di DPKD Sumbar. Waktu itu hari Kamis. Usai mengatakan secara lisan akan ada pelantikan, Fauzi Bahar pergi tanpa ada surat tertulis yang menyusul pada hari berikutnya,” ujar Devi. Padahal untuk pelantikan pejabat eselon II ini, Pemko harus terlebih dahulu berkonsultasi dengan gubernur. Jadi, belasan pejabat yang dilantik oleh Fauzi Bahar minggu lalu pun akan dibatalkan oleh Pemprov Sumbar. Sementara pelantikan sebelumnya, tidak dipermasalahkan, karena yang dilantik bukanlah pejabat eselon II. “Pembatalan ini sesuai dengan edaran Menteri Dalam Negeri nomor 800/5353/SJ tertanggal 27 Desember 2012,” ujarnya. Surat tersebut menyatakan kepala daerah tidak boleh melaksanakan mutasi pejabat struktural menjelang enam bulan sebelum penyelenggaraan pemilihan umum kepala daerah dan wakil kepala daerah. Hal ini untuk mengingat agar kepala daerah tidak membuat keputusan yang secara khusus memberikan keuntungan bagi diri, anggota keluarga, kroni dan golongan tertentu yang bertentangan dengan peraturan sekelompok masyarakat atau mendiskriminasikan warga negara atau kelompok masyarakat lain. (h/mg-dib/eni)

undangan dilaksanakan oleh panitia yang berasal dari Pemko Padang. “Pelantikan kita laksanakan pada pukul 14.30 WIB di auditorium gubernuran. Dilantik langsung oleh gubernur,” tegas Kepala Biro Pemerintahan Syafrizal, Selasa (18/2) kepada wartawan. Ia mengatakan, pelantikan ini akan berlangsung singkat. Tidak ada serah terima jabatan, sambut pisah dan sejumlah kegiatan lainnya yang biasanya mewarnai pelantikan walikota baru. Dalam pelantikan tersebut, hanya berisikan kegiatan pelantikan dan sambutan dari gubernur. “Tidak ada sepatah kata dari mantan Walikota Padang Fauzi Bahar beserta wakil Mahyeldi Ansharullah maupun dari Pj Wako Erizal,” terang Syafrizal. Jika melirik ke dalam ruangan pelantikan di auditorium gubernuran, tidak terlihat adanya hiasan seperti yang dilihat dalam kegaitan pelantikan kepala daerah. Hanya karangan bunga yang berderetan di sekitar auditorium gubernuran. Pengawas Diawasi Tak terasa lima tahun sudah berada di Inspektorat Sumbar, Erizal harus meninggalkan Kabag Administrasi dan Umum Zulmardinal beserta kawan lainnya untuk sementara waktu. Erizal pun tak membayangkan dirinya akan ditunjuk sebagai Pejabat (Pj) Walikota Padang oleh Mendagri Gamawan Fauzi pada minggu lalu. Maka, pada Rabu (19/2) ini, jika tidak ada halangan, sekitar satu bulan Erizal akan memimpin warga Kota Padang. Menjadi walikota memang hal baru baginya, tetapi bergelut di bidang

pemerintahan bukanlah hal baru baginya. Lima tahun mengenyam jabatan sebagai Inspektur Inspektorat Provinsi Sumbar sudah cukup membuat Erizal mengerti bagaimana roda pemerintahan itu berjalan. Pekerjaannya seharihari sebagai pengawas di bidang pemerintahan tentu cukup membuatnya asam garam dengan sejumlah tindakan yang dilakukan oleh kepala daerah. Sekarang kondisinya jadi terbalik. Erizal tidak lagi menjadi pengawas, namun orang yang akan diawasi. Apakah dirinya kaget dengan perubahan tersebut. “Saya akan lakukan semuanya sesuai aturan,”katanya tidak mau berkomentar panjang dengan pelantikannya ini, Senin (17/2) ketika dihubungi wartawan. Berbicara sebagai pengawas, pria kelahiran Padang Panjang tahun 1957 ini, sudah menjalani tugas ini sejak dirinya berada di Dinas Pendapatan Daerah Provinsi Sumbar sejak tahun 1992 silam. Waktu itu dirinya menjadi Pemeriksa Pendapatan selama dua tahun. Dilanjutkan dengan menjadi Pemeriksa Pertanian dan Pemeriksa Kepegawaian hingga tahun 2000. Sebagai Pemeriksa Kepegawaian ini, dirinya sudah menjabat jabatan itu sekitar lima tahun. Jika melihat karir pertamanya sebagai Kasubag Tata Usaha, tentu berbeda dengan tugasnya sebagai pengawas yang dijalaninya beberapa tahun ke depan. Kemudian meskipun singkat, alumnus Fakultas Hukum Universitas Andalas ini pun pernah menjabat sebagai Irban Aparatur dan Irban Sospol sebelum benar-benar terjun ke

Inspektorat. Tak ketinggalan dirinya pun pernah menjabat sebagai Sekretaris Bawasprov Sumbar selama 4 tahun. Tak berhenti di sana, sebelum menjabat sebagai Inspektur Inspektorat Provinsi Sumbar, Erizal mengecap jabatan sebagai Kepala Biro Hukum dan HAM (2007-2008) dan Wakil Dinas Pendapatan Daerah Provinsi Sumbar (2006-2007) meskipun hanya sekitar satu tahun. “Dengan pengalamannya yang cukup panjang ini, sudah pantas jika bapak menjadi Penjabat Walikota Padang,” ujar Kepala Bagian Administrasi dan Umum Inspektorat Sumbar Zulmardinal. Zurmadinal pun melihat sosok Erizal merupakan sosok pemimpin yang cukup baik dan bagus di mata bawahannya. “Dikenal cukup dekat dengan bawahan. Itu yang kental sekali dengan beliau. Tidak kaku namun penuh disiplin,” tambah Zulmardial. Sebagai seorang senior di Inspektorat Sumbar ini Erizal dianggap mampu membimbing bawahannya dengan baik. Jadi, dengan dipilihnya Erizal sebagai Pj Wako Padang, menjadi kebanggaan bagi keluarganya di inspektorat. Peraih Penghargaan Satya Lencana Karya Satya dari Presiden BJ Habibie dan Susilo Bambang Yudhoyono ini pun memohon dukungan kepada semua pihak dengan semua tugas yang akan dipikulnya ini. “Sejauh ini keluarga saya mendukung dengan apa yang saya lakukan saat ini. Karena itu, untuk kedepannya, saya berharap dukungan yang sama dari semua pihak,” pungkas suami dari Sri Asneti ini. (h/eni)

undangan yang hadir dalam sidang paripurna. Disebutkan Randi, lagu yang diberi judul Pernikahan Dini tersebut merupakan ciptaan teman duetnya, Sri Ayu. Dikatakan siswa jurusan IPS tersebut, lagu yang diciptakan dalam waktu 30 menit tersebut juga sempat menjuarai lomba Pusat Informasi Konsultasi Remaja (Piker) Sumbar di Kota Padang beberapa waktu lalu. Menurut Bupati Yuswir Arifin, ditampilkannya bakat dua siswa sekolah SMAN 1 dalam sidang paripurna itu adalah bagian dari perhatian pemerintah daerah

terhadap pengembangan bakat siswa. Kepala Sekolah SMAN 1 Sijunjung Drs. Jontridel Efendi mengatakan bahwa pihak sekolah sangat mendukung untuk peningkatan kualitas dan kemampuan siswanya dalam dunia tarik suara dan musik. Selain Bupati Yuswir Arifin dan wakil bupati Muchlis Anwar, sidang paripurna juga dihadiri beberapa pejabat negara seperti Dirjen Pembangunan Daerah Kementerian Dalam Negeri, ketua Dekranas Pusat Ny Vita Gamawan Fauzi, Gubernur Sumbar dan Ketua Dekranasda

Sumbar, Ny Nevi Irwan.Terlihat juga Walikota Sawahlunto, Bupati Dharmasraya dan beberapa kepala daerah lainnya. Setelah sidang paripurna, undangan diajak berkeliling menyaksikan stan pameran dari seluruh SKPD dan swasta untuk melengkapi semarak HUT kabupaten. Ketua Dekranas Pusat, Ny Vita Gamawan Fauzi juga ikut meresmikan gedung Dekranasda Kabupaten Sijunjung yakni gedung pusat hasil kerajinan masyarakat Sijunjung yang telah siap pembangunannya.(h/ cw.ogi)

Pendaftaran SMNPTN........ Dari Halaman. 1 mengatakan untuk mengembang luaskan informasi tata cara pendaftaran SNMPTN ini panitia pelaksana SNMPTN dari UNP telah melakukan sosialisasi ke tiap daerah di Sumatera Barat yang bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota. “Nanti di suatu tempat di kabupaten/kota setiap kepala sekolah baik SMA, SMK dan MA akan dikumpulkan untuk mendengarkan sosialisasi SNMPTN ini,” ujar Azhari Suwir. Dia juga menambahakan saat ini sosialisasi yang telah dilakukan oleh panitia meliputi Kota Padang, Kota Pariaman, Kabupaten Padang Pariaman, Agam, Padang Panjang, Tanah Datar, Bukittinggi Payakumbuh dan Limapuluh Kota. Tata cara untuk pendaftaran SNMPTN ini adalah setelah kepala sekolah mengisi data sekolah dan siswa di PDSS melalui laman

http://pdss. snmptn.ac.id nantinya kepala sekolah akan mendapatkan password yang akan diberikan kepada siswa untuk melakukan verifikasi. Setelah siswa medapatkan password dari kepala sekolah selanjutnya siswa tersebut harus daftar dan login ke laman SNMPTN yaitu http://snmptn. ac.id untuk mengisis biodata, pilihan Perguruan Tinggi Negri, dan pilihan program studi serta mengunggah pas foto. Setiap siswa pelamar hanya dapat memilih sebanyak-banyaknya dua PTN dan itupun salah satu PTN yang dipilih harus berada di provinsi yang sama atau yang dekat dengan SMA asalnya, dan jika memilih satu PTN, maka siswa tersebut bebas memilih PTN yang berada di provinsi manapun. Untuk program studi yang dipilih, para siswa pelamar dapat

memilih sebanyak-banyaknya tiga program studi dengan ketentuan satu PTN maksimal dua program studi. Setelah mengisi biodata dan memilih PTN serta program studi, siswa yang mendaftar harus mencetak kartu bukti pendaftaran tersebut sebagai tanda bukti peserta SNMPTN. Bagi siswa yang berasal dari keluarga yang kurang mampu, bisa mengikuti program Bidikmisi yang tata cara pendaftarannya juga sama dengan SNMPTN. Siswa yang mendaftar dalam program Bidikmisi ini terlebih dahulu direkomendasikan oleh kepala sekolah yang bersangkutan. Untuk pengumuman hasil seleksi ini ditetapkan pada tanggal 27 Mei 2014. Bagi siswa pelamar yang dinyatakan lulus wajib melakukan pendaftaran ulang tanggal 17 Juni 2014 di tiap masing-masing PTN. (h/mg-rif)

Arsenal Pede .................. Dari Halaman. 1 jalur kemenangan akhir pekan lalu. Menghadapi Liverpool di babak kelima Piala FA, tim arahan Arsene Wenger itu menang 2-1 sekaligus mengamankan tiket ke babak perempatfinal. Kemenangan itu disebut Mathieu Flamini menjadi dorongan bagus buat Arsenal jelang menghadapi Bayern. Gelandang Arsenal itu menyatakan, timnya akan bermain dengan gaya permainan menyerang ketika lawan Bayern Munich di leg pertama babak 16 besar Liga Champions, Kamis (20/ 2) dinihari WIB. Bayern pernah menyingkirkan The Gunners pada musim lalu, dan klub Bundesliga Jerman itu akhirnya merengkuh gelar di kompetisi level Eropa. Musim ini, Bayern ada di atas Manchester City sebagai juara grup, dan klub asuhan Pep Guardiola, yang menggantikan Jupp Heynckes, itu unggul 16

poin dalam perburuan gelar Bundesliga. Flamini yakin Bayern menjadi tes cukup sulit buat timnya pada musim ini. “Kami tahu ini akan menjadi pertandingan tidak mudah karena Bayern kuat, tim kuat, tapi kami adalah Arsenal, dan kami punya ambisi besar,” ujar Flamini kepada wartawan. “Kalau ingin lolos, Anda harus mendapatkan hasil bagus lawan Bayern.” “Kami akan melakukan segala sesuatunya. Kami akan memainkan sepakbola terbaik kami untuk memenangi pertandingan ini untuk meraih hasil bagus. Sulit untuk memenangi gelar. Anda harus berjuang di setiap pertandingan dan kami akan berusaha melakukannya.” Sementara, Markus Babbel, mantan bek Bayern Munich memiliki keyakinan bahwa

Bayern Munich bakal mudah menyingkirkan Arsenal dari persaingan Liga Champions musim ini. Menurutnya, Arsenal bukan lah tim yang sekuat tahun lalu, dimana tahun lalu mereka bisa membungkam Bayern Munich dengan skor telak 2-0 di Allianz Arena, di leg kedua, dan juga samadi babak 16 besar. “Arsenal tidak lebih baik dari tahun lalu, pemainnya banyak yang cedera. Jika Bayern tetap fokus, Arsenal tidak akan menjadi halangan. Anda sendiri dapat melihatnya di Premier League, saat melawan tim-tim besar, mereka juga sering kalah,” ujarnya seperti dikutip Football Direct News. The Gunners akan menjamu Bayern Munich di leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Emirates, Kamis (20/ 2) dini hari WIB. (h/net/mat)

Tak Ada Serah ................ Dari Halaman. 1 Pemprov: Fauzi ............... Dari Halaman. 1 dirinya selaku gubernur Sumatera Barat. “Tanyakan saja pada pendemo itu, apa betul demo tersebut disponsori oleh gubernur. Kalau tanyanya ke saya jawabnya gak mungkin. Mana ada gubernur melakukan hal seperti itu” ujar Irwan Prayitno. Irwan Prayitno menambahkan bahwa jika mau menolak pembangunan mal dan hotel Lippo Group datangi saja walikota, katakan bahwa hal tersebut tidak benar, dan datangi investornya, kenapa mesti demo. “ Yang demo itu kan masyarakat bukan gubernur “ ujar Irwan Prayitno. Irwan juga mengatakan bahwa jika masyarakat melakukan demo adalah hal yang wajar karena tidak ada tempat penyaluran aspirasi bagi masyarakat tersebut. “Gak mungkinlah Gubernur melakukan hal seperti itu,” paparnya. Bantahan terhadap tudingan Fauzi Bahar itu juga dikuatkan oleh Sekdaprov Sumbar Ali Asmar. “Tudingan tersebut tidak benar,” katanya didampingi Asisten I Pemprov Sumbar Devi Kurnia, Asisten III Sudirman Gani, Kesbangpol Sumbar Irvan Khairul Ananda, Kabiro Hukum Enifita Djinis, Kepala Biro Pemerintahan Syafrizal, dan Kepala Biro Humas Irwan dalam jumpa pers di ruang kerja Sekdaprov, Selasa (18/2). Ali Asmar mengatakan bahwa gubernur selaku kepala daerah provinsi ini tidak mensponsori unjuk rasa tersebut. Ucapan yang terlontar dari mulut Fauzi Bahar ini merupakan sikap emosional di akhir masa jabatannya. “Karena itu kita minta Fauzi Bahar menyadari kekhilafan dan

meminta maaf kepada gubernur,” ujar Asisten I Devi Kurnia. Menurut Sekdaprov, Pemprov sama sekali tidak memfasilitasi pengunjuk rasa tersebut. Pemprov sendiri menjadi sasaran para pengunjuk rasa. Pemprov pun tidak bisa menolak pengunjuk rasa yang datang ke kantor gubernur karena aksi ini sudah mendapatkan izin dari pihak kepolisian terlebih dahulu. “Kita tidak mensponsori pendemo tersebut. Bahkan kita sendiri bisa lihat Pemprov Sumbar menjadi salah satu titik tujuan demo. Jika ada tenda yang digunakan dalam orasi di kantor gubernur, itu karena kami belum sempat berkemas usai upacara bulanan, sehingga diambil oleh pengunjuk rasa,” kata Ali Asmar. Katanya lagi, klarifikasi ini harus diberikan oleh pihak Pemprov Sumbar karena tudingan dilakukan terhadap Gubernur Sumbar. Disamping itu juga menyingung Irwan Prayitno sebagai kader PKS. Jika menyebut adanya kader PKS yang terlibat dalam unjuk rasa tersebut, Ali Asmar malah balik bertanya apakah kelompok ini mengatasnamakan PKS atau tidak. “Yang kita lihat unjuk rasa ini di kantor gubernur ini atas nama menolak kristenisasi di Sumbar dan berasal dari kelompok penolak Lippo Group di Sumbar. Kelompok ini terdiri dari berbagai macam ormas Islam bukan parpol. Jadi jika memang ada kader PKS yang ikut serta itu hanya bersifat pribadi,” jelas Ali. Terkait apakah tudingan Fauzi Bahar yang disampaikan dihadapan orang ramai ini akan

dilaporkan kepada pihak kepolisian, menurut Ali diserahkan kepada pribadi Irwan Paryitno. Karena hal ini juga menyangkut Irwan sebagai kepala daerah atau gubernur dan sebagai orang PKS. Devi Kurnia menambahkan, adanya tudingan kantor gubernur dijadikan kantor partai oleh gubernur sama sekali tidak benar. Dirinya menjamin kantor gubernur tidak pernah dipergunakan untuk kepentingan partai oleh gubernur. Sementara itu, Ketua Dewan Pertimbangan Wilayah Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Mochlasin mengatakan, hingga saat ini PKS belum mentukan sikap terhadap tudingan yang dilakukan oleh Fauzi Bahar. Pihaknya beralasan tudingan yang diucapkan tersebut dialamatkan kepada Irwan Prayitno selaku Gubernur Sumbar. “Biarkanlah pemerintah daerah dulu bersikap, bukan PKSnya. Kita tidak usah ikut dulu lah,’ kata Mochlasin. Sebelumnya, mantan Walikota Padang Fauzi Bahar menuding Gubernur Sumbar Irwan Prayitno mensponsori demo ribuan masyarakat Sumatera Barat yang tergabung dalam Forum Masyarakat Minangkabau (FMM), yang digelar pada Senin (17/2). Hal itu dikatakannya karena melihat adanya mobil yang membawa pengunjuk rasa yang berstikerkan caleg PKS. Kemudian suasana unjuk rasa yang berlangsung tertib di kantor gubernur dengan adanya tenda untuk pengunjuk rasa. Hal ini jauh berbeda kondisinya ketika pengunjuk rasa berada di kawasan dekat rumah dinas Walikota Padang. (h/eni/cw-ogi)

>> Editor : Ismet Fanany MD, Yon Erizon

>> Penata Halaman : David Fernanda


8

RABU, 19 FEBRUARI 2014 19 RABI’UL AKHIR 1435 H


RABU, 19 FEBRUARI 2014 19 RABI’UL AKHIR 1435 H

9

ATASI SAWAH KERING

Lima Kecamatan Dibantu 11 Unit Pompa PADANG, HALUAN — Lima kecamatan akan dibantu 11 unit pompa oleh Dinas Pertanian, Peternakan, Hutan dan Perkebunan (Dispernakhutbun) Kota Padang untuk mengantisipasi agar lahan sawah tidak kering sekaitan musim panas . “Musim panas diperkirakan akan berlangsung hingga bulan Maret mendatang. Agar lahan sawah tak kering, maka Dispernakhutbun Kota Padang telah menyiapkan beberapa strategi. Diantaranya bantuan 11 unit pompa ke lima kecamatan,” ujar Kadis Dispernakbunhut Heryanto Rustam, Selasa (18/2) kepada Haluan diruangan.

Dikatakannya, lima kecamatan yang mendapatkan bantuan pompa tersebut yakni kecamatan Koto Tangah, Pauh, Kuranji, Padang Selatan dan Bungus. Satu unit pompa harganya diperkirakan sekitar Rp18 Juta. Anggaran tersebut berasal dari APBD Padang. Sementara itu dikatakannya, keadaan sawah di beberapa daerah cukup

aman. Seperti di wilayah Pauh, bahwa 60 persen tanaman padi berumur 3 bulan akan dipanen dan 30 persen akan di panen dan 10 persen siap untuk diolah. “Begitu juga halnya dengan kawasan Padang Timur dan Padang Selatan keadaaan air sawah masih aman. Sedangkan umur tanaman padi di sana sudah dua bulan,” ujar Heryanto Rustam. Sementara itu untuk kawasan Kuranji Para petani tidak hanya menamam padi namun juga diselingi dengan tanaman sayur dan jagung. “Untuk wilayah kayu bajak Kuranji jumlah lahan yang ditaman untuk padi

sebanyak 17 Ha. Sedangkan di daerah Korong Gadang hanya ditanamani sebanyak 5 Ha. Selain itu petani diwilayah Kuranji ini juga menanam sayuran dan jagung,” ujarnya. Selain itu dengan musim kering ini Heryanto Rustam mengingatkan masyarakat untuk tidak membakar hutan dan lahan. “Saya meminta masyarakat untuk tidak membakar lahan dan hutan. Kalau perlu jangan melakukan acara buru babi dulu. Sebab nanti dengan tidak sadar mereka membuat puntung rokok dan akhirnya menyebabkan kebakaran,” ujarnya. (h/mg-san)

KEKERINGAN — Seorang petani menyusuri sawahnya yang mengalami kekeringan di Padang Sarai, Koto Tangah, Padang, Sumbar, Selasa (18/2). Ratusan hektare sawah tadah hujan dan irigasi di Kecamatan Koto Tangah dan Kuranji terancam gagal panen karena musim kemarau membuat aliran sungai mengecil dan petani hanya bisa berharap hujan turun. ANT

YAYASAN RAHMAH

Ibu dan Anak Korban Tabrak Lari PADANG, HALUAN — Ibu dan anak menjadi korban kecelakaan di Jalan Sutan Syahrir, Kecamatan Padang Selatan, tepatnya depan Bintang Laundry, Selasa (18/2) sekitar pukul 08.30 WIB. Sebelum menghantam angkutan kota (Angkot), korban ini disenggol sepeda motor lain, yang hingga kini pengendaranya kabur. Informasi yang dihimpun Haluan menyebutkan, kecelakaan itu berawal ketika sepeda motor dengan nopol BA 3026 BD yang dikendarai Uci Tranovela (24) dan memboncengi ibunya, Sahniar (52) melaju dari arah Simpang Sati Petojo menuju ke Simpang Jembatan Buai, Banuaran. Namun, dari arah berlawanan datang sepeda motor yang melaju dengan kecepatan tinggi, sehingga tersenggol kendaraan roda dua yang dikendarai Uci. Setelah itu, menabrak angkot dengan nomor polisi BA 1686 AU, yang berada di belakang motor tersebut. “Sebelum menabrak angkot saya, kedua korban ini disenggol oleh sepeda motor yang datang dari arah lawan, dan baru menabrak angkot saya. Setelah itu, kedua korban ini terjatuh dari motornya,” kata Jufri (49), sopir angkot kepada petugas Unit Lakalantas Polresta Padang. Setelah menabrak menyenggol motor kedua korban itu, kata Jufri, sepeda motor yang tidak diketahui nopolnya yang datang dari arah beralawan tersebut langsung kabur, sementara kedua korban dibiarkan tergeletak di jalanan. “Beberapa masyarakat sekitar yang mengetahui kejadian tersebut langsung melarikan mereka, satu korban ke RST Reksodiwiryo, dan satu lagi ke RSUP M Djamil Padang,” ujarnya. (h/nas)

Berikan Layanan Home Care Bagi Lansia

KETUA Yayasan Rahmah Syahbuddin BSW., bersama Bendahara, Utama Fitri, saat membezuk salah seorang lansia yang ada dalam pengawasan mereka, Syariat, 86, di Pasie Nan Tigo, Koto Tangah. ATVIARNI

PADANG, HALUAN — Sosok renta itu terbaring lemah di tempat tidur papan, di sudut ruang tamunya. Di dekatnya, ada dua kursi rotan yang sudah mulai copot tangan kursinya. Meski tubuhnya tak lagi bisa bebas bergerak seperti zaman muda dulu, namun suara nenek Syariat, 86, masih terdengar nyaring. “Oh… si Pit kironyo. Lamo dak kamari. Lah taragak pulo amak jo nasi kotak. Lai babaokan?,” kata Syariat dengan nada ceria menyambut kedatangan Ketua Yayasan Rahmah, Syahbuddin BSW, bersama Bendahara, Utama Fitri dan beberapa pengurus lainnya, di kediamannya, Kelurahan Pasie Nan Tigo, tak berapa jauh dari Pantai Pasir Jambak, Selas (18/2).

Di rumahnya yang sangat sederhana yang terbuat dari kayu dan berlantai papan, Syariat tinggal bersama anaknya Rami, 58, dan cucucucunya. Merekalah yang memandikan, mengganti pampers sang nenek, dan membersihkan kotorannya tiap hari. “Seadanya saja. Meski terkadang masih terasa kurang. Kami butuh pampers, karena harus sering diganti kalau nenek buang kotoran,” kata Rami. Tak berapa jauh dari sana, masih di kelurahan yang sama dan kondisi yang nyaris sama, juga ada nenek Rosna, 76. Ia sedikit lebih beruntung dari Syariat, karena masih bisa berjalan meski harus tertatih. Tangan sebelah kirinya tak bisa digerakkan karena se-

rangan stroke tiga bulan lalu. “Amak senang sekali kalau dapat makan nasi kotak yang diantar Yayasan Rahmah ke sini. Satu kotak bisa untuk tiga kali makan. Namun kini belum ada lagi. Mudah-mudahan nanti diantar kembali. Karena dengan makan nasi kotak, makan amak sangat lahap sekali,” kata Ermi, 36, sang anak yang kini mengurusnya. Di lokasi lain, Supinah, 78, juga terbaring di tempat tidurnya, di belakang ruang tamu sederhana di Jl. Parak Jambu, Kelurahan Dadok, Tunggul Hitam. Sehari-hari ia dirawat anaknya Nurhayati, 58. “Terkadang mak dibawa adik saya ke Pasir Sebelah, dekat Pasir Jambak. Namun mak lebih sering di sini bersama saya dan cucucucunya,” kata Nurhayati yang membiayai Supinah bersama anak-anaknya, untuk membeli pampers maupun bedak dan kebutuhan lainnya. Pekerjaannya sebagai tukang strika baju mahasiswa di dekat rumahnya, hanya menghasilkan Rp300 ribu per bulan. Itu sebabnya, ia perlu bantuan adik-adiknya serta anak-anaknya untuk membiayai kebutuhan Supinah. “Syukurlah kemarin ini ada bantuan makanan dari Yayasan Rahmah. Meski sekarang belum ada lagi, tapi kami berharap bantuan ini ada lagi, karena mak sangat lahap makan dengan nasi kotak. Kami juga butuh pampers dan

kursi roda, agar mak bisa dibawa keluar rumah, tidak di dalam terus,” tambahnya. Masih di kawasan Dadok, tepatnya di Jl. DPR I No. 15, juga ada sosok tua yang hidup dalam keprihatinan. Di usianya yang sudah lebih dari 80 tahun, nasib Abdul Rahman, pemilik Abdul Rahman Taylor di kawasan Pondok puluhan tahun lalu ini, sangat miris. Ia tinggal di sebuah pondok kayu yang dibuatkan keponakannya Yunus, di sebelah rumah sang ponakan. Di ruang berukuran 1,5 meter kali 2,5 meter itu, hanya ada sebuah dipan kayu dan sebuah kursi. Tak ada kasur di sana. Hanya ada alas tikar dan beberapa kain sarung. Di kaki dipannya, ada dua kaleng roti, sebuah teko plastik dan satu mug plastik. Di bagian atas dipan, terbentang tali untuk menjemur baju-baju kotor yang dipakainya. Di luar pondok, sebuah kandang berisi enam ekor domba, menemaninya tiap hari. Meski memiliki lima anak, namun, lelaki tua yang pernah lama bertualang ke Pulau Jawa itu, sepertinya lebih memilih tinggal bersama sang ponakan. “Sebetulnya, kami ingin agar mamak kami ini dirawat ke Panti Jompo. Namun, setelah saya bawa ke sana, ternyata diminta lagi biaya untuk tenaga perawat Rp2,5 juta per bulan. Dengan kondisi saya yang seperti in, paling hanya satu atau dua

bulan bisa membiayainya dip anti. Setelah itu, kami tak tega jika ia terlantar. Makanya, lebih baik ia bersama kami begini. Mudah-mudahan Yayasan Rahmah, bisa memfasilitasi hal ini,” harap Yunus. Ketua Yayasan Rahmah, Syahbuddin BSW, merupakan yayasan yang peduli terhadap penyandang masalah-masalah kesejahteraan sosial, terutama lansia. Yayasan yang berlokasi di Perumdan IV Blok O No.4 Dadok, Tunggul Hitam ini, berdiri sejak Maret 2013 lalu, dan bertujuan memberikan layanan pendamping bagi lanjut usia yang akan mendapat bantuan home care. “Secara total, sudah ada 100 lanjut usia yang mendapat layanan home care dari Yayasan Rahmah. Namun, karena pendanaan dari kementrian sosial sangat terbatas, tentunya kami sangat membutuhkan bantuan dari pemerintah daerah, baik melalui APBD Provinsi, APBD Kota, ataupun juga dari CSR perbagai perusahaan, agar layanan yang kami berikan tak terputus total,” kata Syahbuddin. Saaat ini, menurut Syahbuddin, mereka mendapatkan pendanaan dari swadaya masyarakat dan sumbangan orang-orang yang peduli. “Mudah-mudahan, kami bisa melanjutkan pengandian ini, dengan adanya bantuan dari APBD ataupun CSR dari berbagai perusahaan kelak,” harap Syahbuddin. (h/atv)

>> Editor : Afrianita

>> Penata Halaman : Syamsul Hidayat


10

RABU, 19 FEBRUARI 2014 19 RABI’UL AKHIR 1435 H

Lepas Fauzi Bahar dengan Tenang PADANG, HALUAN —Sekretaris Daerah Sumatera Barat Ali Asmar mengajak masyarakat Kota Padang melepas Fauzi Bahar dengan tenang. Ia juga meminta media massa tidak terlalu membesar-besarkan pemberitaan berbagai hal yang mengiringi berakhirnya masa jabatan Fauzi Bahar. “Mari kita lepas Fauzi Bahar dengan tenang, setelah pengabdiannya di kota Padang selama ini. Berbagai informasi yang berkembang hari ini tidak semestinya dibesar-besarkan,” iimbaunya, usai melantik pejabat dilingkup Pemprov Sumbar, Selasa (18/2). Atas nama pemerintah provinsi Sumatera Barat Ali Asmar mengucapkan terima kasih yang sebesarbesarnya kepada Fauzi Bahar yang telah berjasa dalam pengabdiannya selama dua periode memimpin kota Padang. Mengenai polemik dan kontroversi yang mencuat di akhir masa jabatan Fauzi Bahar, Ali Asmar mengajak untuk menyikapi dengan arif. Media massa juga diajak untuk tidak terlalu membesar-besarkan hal itu. “ Biarlah diselesaikan oleh orangorang selanjutnya. Tidak perlu dibesarbesarkan,” pintanya. Terkait pelantikan penjabat (Pj) Walikota Padang, Ali Asmar menerangkan akan dilakukan besok (Rabu, 21/2). Dalam hal itu menurutnya tidak ada serah terima. “ Memang dalam aturannya tidak ada serah terima karena jabatannya bersifat sementara, bukan definitif,” ujarnya. Pj. Walikota nantinya mempunyai tugas utama mensukseskan Pemilihan Walikota Padang putaran kedua. Secara umum, wewenang jabatannya hampir sama dengan walikota definitif. (h/pmc)

Peserta BPJS 546 Ribu Orang PADANG,HALUAN — Peserta Jaminan Kesehatan Nasional di Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) untuk Kota Padang saat ini berjumlah 546.000 orang.

TAK ADA TEMPAT DUDUK -- Sejumlah warga menunggu bus Trans Padang di sebuah halte Trans Padang di depan Kantor Gubernur Sumbar, Selasa (18/2). Warga merasa berdiri menunggu datangnya bus di halte tersebut karena tidak ada tempat duduk. Hampir seluruh halte bus Trans Padang di Kota Padang tak ada tempat duduk. HOLY ADIB

“Sebanyak 375.000 ribu orang diantaranya adalah peserta yang dilayani Dinas Kesehatan Kota Padang,” ujar Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang Eka Lusti didampingi Kasi Jaminan Kesehatan, Frieda pada Haluan, Selasa (18/2). Dikatakannya, saat ini telah ada aturan baru tentang BPJS, agar masyarakat tidak bolak-balik ke rumah sakit. Untuk memenuhi kebutuhan obat satu bulan, yang selama ini obat baru diberikan untuk satu minggu, sedangkan tiga minggu berikutnya diberikan resep dokter. “Untuk rujukan peserta pada rumah sakit tipe C atau RSUD, kemudian jika tidak bisa ditangani di RS tipe C dapat dirujuk ke tipe B yaitu RSUP M Djamil, namun rujukan pertama dilakukan di puskesmas,” terangnya lagi. Dikatakannya, BPJS selama ini menggunakan sistem paket dalam pemberian pelayanan pada pasien. Misalnya untuk pengobatan senilai Rp10 ribu per pasien,

KELURAHAN

ERIZAL DISAMBUT ANTUSIAS

KPP “Rindu” KPK PADANG, HALUAN — Kesatuan Pedagang Pasar (KPP) Kota Padang menyambut baik dilantiknya Erizal sebagai Pejabat Walikota Padang, dengan berakhirnya masa jabatan Fauzi Bahar-Mahyeldi. Berharap ke depan akan muncul pemimpin yang amanah, aspiratif, mampu memperbaiki kota, serta membangun kembali terminal bus dan terminal angkot di Pasar Raya Padang. Hal itu dikatakan Ketua KPP H. Asril Manan didampingi sekretarisnya Irwan Sofyan kepada wartawan di

Padang, Selasa (18/2). Dengan begitu, Kota Padang bisa semakin baik dalam berbagai hal. Mulai dengan pembangunan kota, ekonomi, pendidikan dengan muaranya kesejahteraan warga kota dan Kota Padang. Dikatakannya, saat ini Kota Padang rindu kehadiran Komisi Pembarantasan Korupsi (KPK) untuk menyelesaikan segala penyimpangan korupsi di Kota Padang. Sebab, banyak persoalan indikasi korupsi belum terungkap di Kota Padang. Persoalan-persoalan indi-

Air Tawar Butuh Sekretaris Lurah k a s i korupsi tersebut terlihat mulai d a r i lenyapnya dua terminal, retribusi pasar yang tak jelas uangnya hingga banyaknya persoalan indikasi korupsi lain. “KPK harus hadir di Kota Padang supaya warga kota bisa tenang. Sebab, sesuatu yang baik tersebut harus dibuka dan kejahatan pun harus dibuka. Bila KPK hadir di Kota Padang,

maka akan jelas semuanya,”ujar Asril Manan. Menurutnya, KPK bukan untuk Jakarta saja namun juga untuk daerah seperti Kota Padang. “Kota Padang memang harus dibersihkan dari segala tindak tanduk korupsi. Dengan demikian, baru bisa Kota Padang dibangun dengan baik.,” tambahnya. (h/ita)

FEATURE YAYO PENDERITA TUMOR PITA SUARA

Butuh Bantuan untuk Kesembuhan Laporan: LENI MARLINA Yayo yang P A D A N G , semula hanya HALUAN — sehat dan bugar Sakit membuat ia tiba-tiba meharus berdiam ngalami mundiri dan tidak tah darah. bisa menjalankan K u a t i r tanggungjawabnya dengan keadasebagai kepala annya Yayo kerumah tangga. mudian memItulah yang bawa dirinya kini dialami oleh berobat ke Budi Cahyo (41) RSUP Dr. M. seorang penderita YAYO Djamil. Saat itu, tumor pita suara dua tahun lalu. yang saat ini sedang berjuang mencari Namun dokter di sana mengatakan ia hanya sakit kesembuhannya. Budi Cahyo yang biasa biasa dan akan sembuh dipanggil Yayo merupakan dengan meminum obat. Mendengar dokter mengawarga Ulak Karang yang dulunya berprofesi sebagai takan sakitnya tidak parah, nelayan. Hari-hari bahagia Yayo kemudian menjalani dilalui Yayo dengan istri dan aktivitas seperti biasa dan tiga orang anaknya yang beharap muntah darah yang dialaminya sembuh dengan mulai beranjak dewasa. Tapi, suatu yang tak cepat. Tapi harapan Yayo kiraterduga menimpa Yayo sekitar dua tahun yang lalu. nya sungguh jauh dari yang

itu hanya mendapatkan obat satu minggu. “Kita harapkan masyarakat yang belum memiliki kartu BPJS agar segera mendapatkannya, karena jika sewaktu-waktu jatuh sakit nanti akan sulit mendapatkan pelayanan BPJS ini. Apalagi jika pada hari libur harus ditangani di rumah sakit, sedangkan layanan urusan BPJS hari libur itu tutup sehingga pasien harus menanggung biaya berobat secara pribadi,” sebut Eka Lusti. Eka Lusti juga menyebutkan tentang kabut asap yang sudah sampai ke Kota Padang, saat ini kualitas udara masih dalam batas normal. “Nanti jika kondisi udara sudah meningkat, warning akan kita lakukan pada masyarakat, jika udara membahayakan nanti, masyarakat dibatasi ke luar rumah dan mesti memakai masker, ini juga karena Padang sudah diguyur hujan tempo hari sehingga kabut asap sedikit berkurang,” sebut Eka. (h/fma)

diinginkan makin hari sakit Yayo makin menjadi. Merasakan sakitnya tak kunjung sembuh Yayo tidak hanya puas berobat di satu rumah sakit. Setelah selesai berobat di RSUP M. Djamil Yayo juga sempat menjalani pengobatan alternatif dan pengobatan di beberapa rumah sakit swasta. Selama menjalani pengobatan di beberapa rumah sakit tersebut belum ada satupun dokter yang mengatakan penyakitnya berbahaya. Hingga sebulan belakangan terjadi suatu yang sungguh mengejutkan, sebuah rumah sakit swasta di Kota Padang tempat ia berobat memvonis, kalau penyakit yang dialaminya selama ini adalah Tumor Pita Suara yang sudah mengganas dan sekarang ini sudah mencapai stadium empat. Kedua suami istri tersebut kembali menyambangi

RSUP Dr. M. Djamil. Sungguh mengejutkan ternyata hasil pemeriksaan saat itu tidak jauh berbeda.Yayo disarankan menjalani operasi RSCM yang ada di Jakarta. Sebulan setelah di vonis menderita tumor pita suara stadium empat saat ini Yayo sudah tidak bisa berbicara, kesulitan menelan makanan, dan sulit bernafas. Untuk mengatasi kesulitannya bernafas untuk sementara dokter memasangkan selang alat bantu nafas di tenggorokan Yayo. Tidak hanya mengalami berbagai kesulitan dalam beraktivitas, sejak menderita sakit berat Yayo yang dulu sekitar 70 kg sekarang turun drastis menjadi 40 kg. Saat ditemui, Senin (17/ 2) Wid istri Yayo yang hanya berprofesi sebagai buruh cuci mengatakan ia begitu kebingungan mencari biaya hidup dan biaya berobat suaminya itu. (h/mg-len)

PADANG, HALUAN — Kantor Kelurahan Air Tawar Barat Kecamatan Padang Utara tidak memiliki sekretaris lurah saat ini. hal tersebut dikatakan Herdawati, Kasikesos dan PB kelurahan tersebut pada Haluan, Selasa kemaren (18/2). “Mantan Sekretaris, Nazwar, kelurahan ini pindah ke Kelurahan Lubuk Lintah Kecamatan Kuranji dan sekarang ia menjadi lurah di kelurahan tersebut. Dia pindah sekitar bulan Oktober 2013. Selama sekretaris itu pindah belum ada yang menggantikan sekretaris tersebut,” kata Herdawati. Editiawarman, Lurah Kelurahan Air Tawar yang berada di Jl Keswari No 1 Padang, membenarkan hal tersebut. Ia mengatakan tugas yang seharusnya dikerjakan sekretaris, dilakukan oleh Lurah dan dibantu oleh karyawan di kantor tersebut. “Kami melakukan tanpa bantuan sekretaris. Hal tersebut membuat pekerjaan saya menjadi terganggu. Apalagi saya juga memiliki tugas yang harus diselesaikan,” keluh Editiawarman. kemudian, Herdawati menjelaskan berdasarkan pendataan di bulan Januari 2014 jumlah penduduk di kelurahan tersebut 12.348 jiwa. Penduduk tersebut

terdiri dari 1545 KK. Kelurahan tersebut juga tidak luput dari masyarakat miskin. Masyarakat tersebut mendapatkan bantuan seperti beras miskin (Raskin). “Jumlah penduduk miskin yang menerima Raskin di kelurahan ini sekitar 234 KK pada tahun 2013 dan 2014. Jumlah KK tersebut berasal dari 62 RT dan 14 RW yang ada di kelurahan ini,“ kata Herdawati. Zulhaifa, (44) warga Kelurahan Air Tawar Barat mengatakan ia menerima kembali jatah Raskin pada tahun 2014. “Saya tidak mendapatkan jatah raskin pada tahun 2013. Padahal di tahun 2013 saya menerima raskin. Namun, saya telah menerima kembali Raskin 2014 sebanyak 9 Kg setiap bulan setelah mengajukan permintaan Raskin tersebut pada kelurahan ini,” ucap Zul. Sementara itu, berdasarkan pantauan Haluan Kantor Lurah Air Tawar Barat yang baru siap direnovasi sekitar setahun yang lalu terlihat dindingnya sudah mulai retak. “Dinding kantor ini sudah mulai retak. Kemudian disiang hari air di kantor agak sedikit macet. Hal tersebut mungkin karena warga di sekitar kantor ini banyak yang menggunakan air tersebut,” tutup Herdawati. (h/mg-han)

>> Editor : Afrianita

>> Penata Halaman : Habli


RABU, 19 FEBRUARI 2014 19 RABI’UL AKHIR 1435 H

11

KELUD MULAI DIGUYUR HUJAN

Lahar Dingin Berbahaya

Kabut Asap Rugikan Nelayan PAINAN,HALUAN — Kabut Asap menyelimuti daerah Pessel, kondisi ini sangat mengganggu aktifitas masyarakat, terutama bagi para nelayan dan pengendaran kendaraan di daerah ini Akibat kabut asap tersebut sebagian besar masyarakat tidak melaut karena takut terjadi kecelakaan yang bisa menelan korban jiwa, jadi para nelayan memilih sementara berhenti turun ke laut menangkap ikan. Terjadinya kabut asap diduga dari pembakaran hutan di luar daerah Sumbar, sedangkan untuk daerah Pessel sampai saat ini belum ada laporan terjadinya kebakaran, kata Kepala Dinas Kehutan dan ESDM Pessel, Maswar Dedi Salah seorang nelayan Painan Rustam 47 mengakui, sejak terjadinya kabut asap sejak beberapa minggu lalu, pihaknya tidak lagi melaut menangkap ikan karena takut terjadi kecelakaan yang tidak diinginkan, maka pihaknya memilih usaha lain dan juga memperbaiki jaring ikan yang rusak Kepala Dinsa kesehatan Pessel Syahrial Antoni menyebutkan, kondisi kabut yang terjadi di Pessel masih dalam ambang batas. (h/mjn)

KEDIRI, HALUAN — Pusat Vulkanologi Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) mengimbau warga mewaspadai bahaya banjir lahar dingin pascaerupsi Gunung Kelud. Cakupannya lahar relatif luas karena gunung setinggi 1731 mdpl ini berada di perbatasan tiga kabupaten di Jawa Timur, yaitu Kediri, Blitar dan Malang.

BEKAS BENCANA — Sebuah rumah roboh akibat debu vulkanik yang telah mengeras di Perempatan Kuta Rakyat, Karo, Sumut. Saksi bisu dahsyatnya bencana letusan gunung Sinabung. ANT

Bahaya Abu Vulkanik, dari Pernapasan hingga Kanker Paru ABU vulkanik tak hanya mengancam kesehatan organ pernapasan. Kandungannya juga dapat berujung pada

gangguan ginjal dan sakit pada pencernaan. Demikian dikatakan sejumlah dokter dari Perhimpunan Dokter

FOTO ILUSTRASI

DIJUAL PICK UP ERTIGA, DP 40 JT, Pick Up DP 6 Juta, Karimun WagonR 22 Jt, Buruan dapatkan bonus menarik hanya dibulan ini. hubungi: M.SINGGIH SUPER 0821 7466 8772 CARRY PU, DP 7 JT, Wagon R DP 20 JT, Ertiga DP 19 Jt. Hub. Donisu Patuih, HP. 0812 6742 5310. Dapatkan bonus menarik lainnya PROMO AWAL TAHUN CARRY PU, DP 8 JT, Karimun Wagon R & Ertiga DP 20 JT, bonus kaca film. Hub. Putri Rani, HP. 0852 7691 0990. CARRY PU, DP 7 JT, Wagon R DP 20 JT, Ertiga DP 19 Jt. Hub. Isra Suzuki, HP. 0813 7141 7567, 0813 8122 0003. PIN BB 27BCE145 PROMO AWAL TAHUN CARRY PU, DP 8 JT, Karimun Wagon R & Ertiga DP 20 JT, bonus kaca film. Hub. Micky Rahmad, HP. 0853 7502 3456, 0812 6102 3456. PIN BB 74028DAD PICK UP, 1,5 dp 8 JT, DP sudah masuk angsuran, bonus TIP + Speaker. Hub. Dafis (081267991163). Promo awal tahun

DIJUAL CRV DIJUAL MOBIL, CRV 2.0 Tahun 2010 pajak baru plat BA satu nama dari baru warna grey KM Rendah Kondisi istimewa,CRV 2.0 Tahun 2010 Plat BA Warna MOCCA Velg Luar Kondisi Istimewa BISA NEGO, HUB: 085272073373

DIJUAL TOYOTA PENAWARAN MENARIK TOYOTA INTERCOM 2014, Agya, Avanza, Innova, Fortuner, Rush, Nav1, Yaris, Etios Valco, Caqmry, Hilux, Dyna dll. tersedia paket DP ringan & angsuran ringan, syarat mudah, proses cepat. Hub M. Ihsan (085271850600) PENAWARAN MENARIK , di Awal tahun Agya G, Angs 1,9 Jutaan, Avanza G Angs 2,8 Jtaan, Veloz 2,9 Jutaan,New Innova G Angsuran 4,1 Jutaan, atau PAKET DP RINGAN, Jln. PT. Intercom Puns 2. Hanya di TOYOTA INTERCOM, HUB Agus Ferdi 0812 6617 893 AUTO 88,Jual Beli Mobil Baru & Bekas, Cash

& Kredit. Jl. S. Parman No. 146 A Padang. HP. 0812 6604 6330 CITRA SAUDARA TEKNIK, jasa perawatan khusus AC, VRF / VRV. jL. S. Parman 106 Padang Telp. (0751) 7838967/7055303. Fax. (0751) 4489299

DIJUAL AVANZA DIJUAL MOBIL, Avanza 2007 over kredit udah jalan 13 bulan, cicilan 3.095.000.- sisa 35 bulan lagi. dijual lepas 38 jt. Hub Bayan: 081374216927 DIJUAL MOBIL, penawaran menarik awal tahun Agya G Angs 1,9 jtaan, Avanza G Angs 2,8 jtaan, Avanza Veloz 2,9 jtaan, New Innova G Angs 4,1 jtaan, atau paket DP ringan hanya di Intercom. Hub KOBE: 085375131972 PENAWARAN MENARIK , di Awal tahun Agya G, Angs 1,9 Jutaan, Avanza G Angs 2,8 Jtaan, Veloz 2,9 Jutaan,New Innova G Angsuran 4,1 Jutaan, atau PAKET DP RINGAN, Hanya di TOYOTA INTERCOM, HUB FIFI 08126789354

DIJUAL MOBIL ERTIGA, APV, SWIFT, PICK UP, ALL NEW GRAND VITARA, MEGA CARRY EXTR. subsidi 5 s/d 30 JT. Hub : Tedy. VJ, 082116039826 (Suzuki EPM). Jujur & Terpercaya.

SUZUKI PICK UP DP 7 JT, ERTIGA DP 40 JT, KARIMUN DP 25 JT. dapatkan bonus menarik lainnya. Hubungi Eko Suzuki Hp. 0813 6532 1110 Jazz Brio, Fredd, CIvie, City, Brio Sport, Oddysey, New Accord. Open Indent. Hub. Sukma, 0853 7081 3003 DIJUAL MOBIL TOYOTA RUSH, G 2011 Okt. M/T silver, sangat terawat, KM 40500, mulus. Service Auto 2000. Ban 80%, bangku 3 baris, harga 182 JT, dalam proses B ke BA. NEGO, HP. 081363175001 SUZUKI CARRY FUTURA PICK UP DP 7 JT, ERTIGA DP 40 JT, KARIMUN DP 25 JT. hubungi Dede SH Hp.0813 6300 0179 DIJUAL MOBIL, Wagon R DP 25 Juta, Ertiga DP 30Juta, APV Pick Up 13 Juta, Pick Up DP 7 Juta, All New Swift DP 35 Juta. Cepat dan Cicilan Ringan, Hubungi Segera OKTAVIANDI, SH, ANDI SURANTIAH 0852 7898 1940 JM MOTOR, Jual Beli Mobil Bekas, Cash & Kredit. Jl. S. Parman No. 146 B Pdg. Telp. (0751) 447417 NISSAN X TRAIL, 2.0 MT thn 2008, warna hitam, plat BA, tangan pertama, kondisi oke & terawat, tanpa perantara. 0852 7488 8855

DICARI MOBIL DICARI MOBIL AVANZA, XENIA, GRAND VITARA, BALENO, ESCUDO, FORD EVEREST TH 2010 DLLTukar tambah dengan mobil baru, proses mudah. Hub Esky (081287268488)

RUKO DIJUAL RUKO DIJUAL, Luas Bangunan 4,8 M X 16 M, 2 Lantai, SIsa Tanah Lebih Kurang 7 M2. Parkir 4M. Jln. Adinegoro Kel Ganting, Koto Tangah. Harga 950 Juta. Cocok untuk tempat usaha Hubungi. 081266252548, 081268581416, 081374735138 RUKO DIJUAL, 2 Petak, 2 Lantai ruko daerah Gurun Laweh, depan Perumahan Gurun Indah. Hubungi: 082388119494

DIJUAL RUMAH DIJUAL CEPAT,Rumah type 36 di komplek Graha Agung Perdana, ditepi Bypass Anak Air Koto Tangah. Lokasi strategis, dekat dgn pasar Lubuk Buaya. Akses lancar ke pusat kota & bandara internasional Minang Kabau. Hub. 081363447705/082170819700 DIJUAL TANAH/RUMAH. SHM,Jl. Sudirman 30 Simp .Kiambang Batusangkar, dlm Kota. LT 688 M2, LB 160 M2. 4KT, 4KM, dekat Kampus, Halaman 400. Hub: 0813 1124 3778

DIJUAL TANAH DIJUALCEPAT TANAH ,Luas 550 m atau 260 m. Sangat cocok untuk kos-kosan atau rumah tinggal/ gudang.Lokasi dekat kampus ATIP Tabing Padang. Harga Rp. 375 Ribu / m tanpa perantara. Hub: 0853 6528 6899 DIJUAL TANAH,luas lebih kurang 1700m persegi, cocok u kawasan perumahan (lokasi strategis). di Jln. Soekarno-Hatta, kel. Bulakan Balai Kandi, Koto Nan 4 Payakumbuh Barat. Harga Rp. 1.400.000/m, bisa NEGO. Berminat Hub : 08126754749. Tanpa Perantara DIJUAL TANAH dan RUMAH, lokasi strategis, aman dari gelombang tsunami, aman dan nyaman. Alamat. Komplek kharisma 3 kubu dalam. Hub. 082174605905 / 085374726325

BUKITTINGGI, jual Tanah + Losmen lama. Jln. A.Yani. Strategis, LT + 337 M2. Hub. 0818 18 5678 TP

Spesialis Penyakit Dalam Indonesia (PAPDI) di konferensi pers yang berlangsung di Jalan Salemba, Jakarta Pusat, Selasa (18/2). Kandungan debu vulkanik bergantung pada jenis magma dan batuan gunung yang memuntahkannya. Umumnya, kandungannya berupa mineral, serbuk kaca, dan gas alam. Namun kandungan utama di antaranya silika, besi, mangan, timbal, dan tembaha. Justru area paling berbahaya adalah yang terjauh dari pusat letusan. Sebab debu halus itu melayang di atmosfer dan mencapai area terjauh. Misalnya abu vulkanik Gunung Kelud yang mencapai wilayah Jawa Barat. Hujan abu merusak infrastruktur,

DIGITAL PRINTING CV. VERTICAL CIPTA RELASI, melayani digital printing untuk baliho, billboard, spanduk sticker, branding car, x banner dll. Cepat dan hemat. Jalan Jhoni Anwar No. 68 Lapai Padang MITRA STAMPS, melayani Best Printing Solution:Stempelwarna,stempelkristal,stempel cetakansablon, undangan,IDcard,namacraver, kartu nama, spanduk digital dll. Jln. Proklamasi No. 41, Telp : 0751-4419897, Padang. HP. 081363449806/085274437566 CV TRI PABARU, Kontraktor Digital Printing (Offset Advertising). Harga khusus akhir tahun untuk calek dan partai.Alamat : Jln. Khatib Sulaiman No. 5A Padang. Telp : 0751 -9763312, HP. 0852 6388 8667. email : cvtripabaru@yahoo.com ADVERTISING BERLIAN, menger jakan billboard, neon box, papan merek, promotion, percetakan, digital printing. Jl. Dobil No. 25 Padang. Telpn. 07517889392, HP. 081266502225. e-mail: berlianadvertising@yahoo.com NAHELDA MEDIA PROMO, menger jakanadvertising, marketing communication, printing, offset, multimedia, design grapihc fotografi. Jln. Prof. Dr. Hamka No. 167 A Tabing, Padang. Hub. 0812 7716 3681 ADAM KARYA (Digital Printing) PER CETAKAN OFFSET SETTING, melayani Spanduk, Baliho, Xbaner, Stiker, backdrop, One Way, umbul2. Jl. Kp Jawa Dalam III/10c & 1A Padang. Phone : 0751-20706, 38427

PD. JASA GRAFIKA, mlayani cetak kop surat, faktur, stempel, poster, brosur, id card, karcis,kalender, undangan, spanduk digital. jg menjual tinta Inktec. Jl. S. Parman no. 115D Padang. Hub. Telp (0751) 41568. Hp. 081267028928 DIRGA ANDESTAR, melayani cetak undangan, faktur, kop surat, kartunama, stiker, brosur, spanduk digital, stempel, neon box, plakat dll. Jln. Kampung Jawa Dalam II No. 32 (samping pos kamliang) HP, 082174905959 TALAGO PRINTING, menerima cetak undangan,brosur,sertifikat,piagam,buku,map faktur,kartunama,spandukkaiin,printdigital,stempel warna,pindanneonbox.Jl.Kp.JawaDalamII. Padang.Hp.081363446260 /085376333707 KOMPUTER SOFTWARE SERVER PULSA MU RAH, tapi bukan murahan sudah teruji kehandalannya, langsung diinstalkan dan tinggal pakai.Hub Wardoyo Jln. Tanjung Indah V Blok C/36 Lapai Padang, hub : 07517055027, 085263978000 LAMPU LED US, dengan Kipas, tinggal colok ke power bank atau laptop. Juga terima jasa instal laptop/komputer, game pc/android/ipad/iphone, hub 081261888142 (SMS only)

menutup jalan, telekomunikasi, dan saluran air. Bila memasuki tubuh, partikel kecil itu membuat iritasi kilit, mata, serta saluran pernapasan atas dan bawah. Akibat terburuknya yaitu berpotensi kanker paru dan sakit akut pada saluran pernapasan. Lantaran itu, dokter Ceva W Pitoyo menyarankan penggunaan masker berjenis N95 atau N-100 yang lebih efektif menyaring udara yang tercemar abu vulkanik. Sementara penggunaan surgery masker tak dapat melindungi pernapasan dari partikel kecil abu vulkanik. Bila abu mencemari air, maka akan mengganggu kerja ginjal dan saluran pencernaan.

OBAT HERBAL PUSAT HERBALINT, sedia berbagai produk herbal ,izin BPOM, MUI serta halal. InsaAllah dapat menyembuhkan berbagai penyakit. Jln. Jihad V Kubu Dalam RT/RW 01 ( Perum Kharisma 3 ). Hp: 0813 6334 6099 OBAT HERBAL, menyembuhkan stroke, jantung, hepatitis, diabetes, impotensi, ingin punya keturunan dll. Standar internasional, hub 081363763333 TURUN BERAT BADAN, Ingin turun berat badan 4 kg per minggu. Tanpa repot dan tetap bisa makan sepuasnya. Metode diet terbaru ditambah makanan organik, hub 085272950619 RAMBUT ANDA BERMASALAH? seperti rontok, botak ringan bahkan botak Parah! Green Angelica Solusinya. Penumbuh rambut super cepat, alami tanpa efek samping. Hub Agen Resmi Green Angelica, 082172171823 TOUR/ TRAVEL BIRO DEBE TOUR, melayani penjualan tiket pesawat, Umrah dan Haji Plus, Online 24 Jam. Jalan dammar III No. 10 Padang, HP. 085364801230,085271177977,081374897200 ALFA RENTAL MOBIL, Antar Jemput Bandara, Rental Kendaraan Harian, Mingguan, Bulanan, Avanza, Xenia, Innova, APV, Fortuner, Harga relatif, Unit ready, Hub 751-9970033, 085263669669 PT. BUNDA WISATA NUSANTARA, melayani penjualan tiket pesawat semua maskapai. Harga bersahabat. Jl. Raya Padang Indaruang (tanjuang saba No. 14) Telp.0751-74274,7809770,7978580padang PT RATU JAYA TOUR & TRAVEL, Jl. S.Parman No 123 Ulak Karang. Telp. (0751) 7058386, 8260961, 8260878 CV DORA SATYA INSANI, usaha jasa angkuatan sewa melayani: Padang (P. Sidempuan, P. Siantar, R. Perapat, Medan, Aceh,Bengkulu).Jl.LapaisampingkantorINTEL TNIAD. Padang. Hp. 081263385860 AL HAADI ZIARAH TOUR & TRAVEL, Penyelenggara resmi haji khusus dan umrah. Jl. S. Parman No. 152 A. Telp. (0751) 7057746 / 7057747. Hp. 08126764737 AN NABAWY RENT CAR, Melayani antar jemput bandara, carteran perorangan dan rombongan,mobilpesiardalam&luarkotaserta rental mobil. Jl. Veteran No. 51. Hub: (0751) 22000,7058700.Hp.082173007778 CELLULER MACBERRY, Menjual bermacam

merk HP. Jl. Niaga No. 146 Padang Telp. (0751) 892096, Hp. 08197599996

Menurut Ceva, air yang tercemar abu vulkanik sudah tak layak konsumsi. “Untuk itu masyarakat harus mengetahui ciri-ciri umum air yang sudah terkontaminasi. Seperti air berwarna kemerahan dan rasanya menjadi asam,” kata Ceva. Untuk kebutuhan minum, dokter spesialis penyakit dalam, Ari Fahrial Syam, pun menyarankan warga korban letusan gunung menggunakan sumber air tanah yang tertutup. Pemerintah pun perlu mengkaji kualitas air agar tak mengancam kesehatan warga. Bula tak memungkinkan, pemerintah sebaiknya menyediakan air kemasan untuk kebutuhan minum warga. (h/mtv)

SERVICE SERVICE HP, Terima servis hp, PC, laptop siap antar jemput untuk wilayah padang, kunjungi toko kami di jln Kampung Kalawi No. 26 Padang. MANDIRI SERVICE AC, melayani Service AC, Pasang Bongkar AC, Perbaikan AC, Tambah Freon, Perbaikan Elektronik lain kecuali TV, dalam & luar Kota Padang, hub 082174411830. JASA INSTAL LAPTOP, dengan berbagai windows seperti win xp,win 7dan win 8, harga terjangkau, jl Gelugur RT 001 RW 04, Kubu Dalam Padang Timur, Padang.

SERVICE AC ( AIR CONDITIONER), special AC mobil & Spare Part. Melayani pemasanganAC, antar jemput ke alamat. Jln. Ujung Gurun No. 77 Padang. Hub: 0751 7814716 LOWONGAN Dibutuhkan Buruh Toko Karpet laki-laki umur 30 Th. Hubungi : 0822 8346 6036 LOWONGAN, Dibutuhkan segera tenaga cuci mobil 2 orang, staf ADM & kasir 1 orang (wanita). Antar lansung lamaran ke OLISINDO SERVICE. Jl. Adinegoro No. 30, depan perumahan Lubuk Gading Permai, arah Lubuk Buaya. HP. 0812 6684 0106 DICARI , 10 orang pria/wanita usia max 25 th, lulusan SMK jurusan tata boga. kirimkan Cv dan surat lamaran ke : MIE RAMEN & SUHSI Jl. batang kampar No. 3 c Gor H. agus salim. dgn gaji 1,4 jt/bulan. Hub eka wijaya (08999175482)

ACCESORIES MOBIL OLISINDO SERVICE, melayani salon mobil, cuci mobil, cuci karpet, tukar tambah ban plat. Jl. Adinegoro No. 30, Arah Lubuk Buaya (Depan Perumahan Lubuk Gading. Hp. 0812 6684 0106

ARAW FILM, KACA FILM & CUTTING STIKER, melayani penjualan dan pemasangan kaca film, aneka sticker samblas dan cutting stiker. Jl. Veteran No. 91 padang, Hub. 085264697457 TOKO ASTAGFIRULLAH, menjual sparkpart mobil, olie, service dll. Jl. Lubuk Lintah No. 22. Hub. 0812 6614 9972 MON ACCESORIES MOBIL, menerima pasang kaca film, alarm, central jok, power window, audio mobil, service dll. Jl. Ujung Gurun No. 148 Padang. Hub. 081374114177 EKSTERIOR TOKO MAWARDI, jual perabot, pecah belah, permadani. Raya Siteba No. 15. Hub. 0812 6675 7757

Lahar dingin berpotensi turun ketika hujan terjadi. “Kalau hujan deras bisa saja lahar dingin turun dan tingkat berbahayanya juga tinggi, karena saat turun bisa sampai membawa batu besar-besar,” kata Kepala PVMBG, Muhamad Hendrasto, Selasa petang. Dia berharap masyarakat menjauhi lokasi yang menjadi kantung-kantung lahar, agar tidak terjadi hal yang tidak diinginkan. Walau, turun tidaknya lahar dingin sangat tergantung cuaca. Sementara terkait kondisi terkini Gunung Kelud, Hendrasto mengatakan masih berbahaya. Aktivitas vulkaniknya pun masih tinggi, meski menurun. Oleh karena itu, dia mengimbau warga tidak melakukan aktivitas dalam radius 10 kilometer dari puncak gunung. Erupsi Gunung Kelud memang telah terjadi. Namun, lanjutnya, bukan berarti sudah tenang. Gunung itu masih menunjukkan aktivitas vulkaniknya, seperti embusan-embusan. Embusan itu, jelas Hendrasto, membawa abu vulkanik yang masih berbahaya. Embusan tersebut tampak berwarna hitam dan membumbung cukup tinggi, mengikuti arah angin. “Aktivitas masih tinggi, untuk itu status Awas masih berlaku, dan radius 10 kilometer harus steril,” tegasnya. Saat ini, PVMBG terus memantau kondisi Gunung Kelud. Jika kondisinya sudah menunjukkan penurunan aktivitas dan dirasa sudah tidak berbahaya, PVMBG baru bisa melakukan kajian ulang status terkini. Gunung Kelud mengalami erupsi Kamis (13/ 2) malam, setelah sebelumnya terjadi gempa tremor sampai enam jam. Gunung itu dinyatakan erupsi pada pukul 22.50 WIB, satu jam setelah statusnya naik dari waspada menjadi awas. Gunung itu meletus lebih dari 30 kali dari rentang tahun 1000-2007, dengan puluhan ribu korban jiwa, maupun materi. Gunung tersebut pernah meletus pada 2007, tapi secara “efusif” atau tertahan. (h/mtv)

KYOTO TEKNIK, menerima terali besi, pagar besi, pagar besi, kontruksi baja, tangga, pengamanan pintu grase, canopy, dll. juga menerima vidio shoting pesta. Jl. Raya Pagang Rt. 01 Rw 01 Kel. Kurao. Padang. Hub. 08126704508 SEJAHTERA ALLUMINIUM, mene rima pesanan konsen alluminium, partisi alluminium, pintu swing alluminium, jendela kesmen dll. Jl. Simpang Garuda Tunggul hitam No.9 Padang, hp: 08126727396 PEMASANGAN GIPSUM & CAT RUMAH, bisa untuk kantor/ruko, harga pemasangannya bisa diatur, mau harian/mingguan silahkan hubungi via tlp/sms 085264797936 SPESIALIS TUKANG BANGUNAN DAN RENOVASI RUMAH di Pdg lain wilayah Sumbar. Jujur, Amanah dan Profesional. Tukang &kuli bangunan yg kami miliki berpengalaman mengerjakan proyek, hub 081267772422/07519587995 JUAL TALANG AIR RUSH BARU , Rp.150.000,-/set , bagus , murah , cuci gudang , datang aja langsung ke jl kalawi raya timur no 56 Padang TIVA TOKO BANGUNAN, melayani cat bangunan dll. Jl. Adi Negoro No. 3A. Hp. 0813 6333 2828 TOKO BANGUNAN RAVICOI, jual berbagai macam bahan-bahan bangunan, (semen, pasir, kayu, besi, keramik dll). Jl. Adinegoro No. 1 samping SD Ganting No. 10 Padang. Telp. (0751) 4855333. Hp. 082174870914 VISA STAINLESS & ALUMINIUM, mengerjakan pagar, balkon, reling tangga, canopi, kusen aluminium, aneka kaca. pintu prees 1.600 perdaun. Jl. Adinegoro depan koramil lubuk buaya, HP. 0813 6341 9942

RM. MAKAN RUMAH MAKAN-WARUNG LONTONG DERI, sedia lontong gulai paku, toco, cubadak, bubur kampiun, soto nasi, spesifik gulai ik an karang. Jln. Kemayoran Tunggul Hitam No. 34,35. Hub, DERI (Pimpinan) Hp. 0813 7426 9125. Menerima pesanan dan antar jemput RUMAH MAKAN SARI NIKMAT, sedia Goreng ikan balado, panggang ayam, ikan, dendeang batokok, gulai ikan, goreng bada jo jariang. juga melayani nasi bungkus. Jl. Jhoni Anwar, Lapai Hp. 081270371655 RM PUTRI MINANG, menyediakan Masakan Khas Padang, Gulai lauk, Goreng balado, Gulai Ayam, Kapalo lauk,dll Melayani Pesanan Nasi Bungkus/ Kotak dan pesta pernikahan Jln. M. Rasyid jalur 2 menuju BIM,HP 081210779791 AYAM PENYET BUK NANG, enak, nikmat seperti aslinya masakan Jawa. hanya Rp. 10.000/ porsi. Jl. Khatib Sulaiman No. 24 (depan Stikes Indonesia). Hub. 081266694765 AMPERA KAPAU BARANANG SIANG, menyediakan masakan kapau dan ramas. Spesifik: gulai tunjang, tambunsu, pangek padeh, goreng patai jo bada. Jl. Ujung Gurun, samping kantor PU Padang >> Editor : Dodi Nurja

RUMAH MAKAN SINAR SURYA, sedia aneka masakan khas minang. rasa enak dengan harga murah. Jl. Pondok Kopi No. 15 B Siteba. Hub : 0823 9060 3700

JASA BUSANA DALLAS BAKERY & CAKESHOP, Siap menerima jahitan dgn segala model dlm jumlah banyak, seragam kerja, sekolah dll. kualitas dan harga bersaing. Hub 08982681885/081267772422 ELNOCHA BORDIR KOMPUTER, mene rima bordir baju, topi dll. Siap terima dalam partai besar/ kecil, bisa ditunggu. Komplek Pertokoan Korem Petak 7-8, Samping Mesjid Nurul Iman Padang, Hp: 0821 7030 1164 PENJAHIT DARWIN, Jl. Veteran No. 3. Telp. (0751) 34896. Hp. 085263411022 (Darwin) RAYSA BOUTIQUE, Komp. Pertokoan RST. Ganting. Jl. Parak Pisang no. 1112 Padang. Hp. 081267810280 TOKO BERLIAN TAILOR (TUKANG JAHIT), Jln. Raya Siteba no. 16, Hub : 08126785834

JASA FOTOGRAFER VIDEO SHOOTING, untuk prewedding, wedding, video clip, iklan dll, Studio 58 mandiangin bukittinggi, hub Ricky :081266209910. JASA PHOTOGRAFER, melayani foto untuk sekolah , Pas Foto Siswa, Foto Kegiatan dll, cepat dan mantab, segera hubungi 085365364860

AGUNG JAYA FURNITUR, menyediakan berbagai macam spring bed, harga murah, banjir hadiah lansung, persyaratan mudah. Jln. Prof. Dr. Hamka No. 122 C Tabing Padang. Hubungi Budi/Putra - 0823 8889 3152

SALON TINA SALON, melayani gunting rambut, creambath, rebonding, keriting, facial, pewarnaan rambut dll. Jln. Hamka no. 56 Tabing Padang. Hub, Ubi Tina ( 0822 8313 1601 )

LAIN-LAIN DALLAS BAKERY & CAKESHOP, wedding care, snack, wedding decoration. Jl. Niaga No. 173 Padang. telp. (0751) 27217 BUK PIK FLOWERS, Menjual pot bunga terlengkap grosir dan eceran, bermacam jenis bunga dan pupuk autorium, jenis bunga taman dan batu taman. Jl. khatib sulaiman, Hp: 082388475422 HONGKONG MEDISTRA TCM, P e n g o batan tradisional tionghoa. Jl. Niaga No. 144 Padang. TOKO MULTAZAM, menyediakan beraneka model jilbab, kerudung, accecories. Jln. Raya Siteba no. 21 B. Hub : 085274811966

KEHILANGAN Kehilangan STNK BA 1183 BZ a/n Teti Syafitri. Hilang di Palano Jaya menuju Jl. Sudirman Padang. Bagi yang menemukan harap lapor ke pos polisi terdekat Kehilangan BPKB BA 1780 LE a/n Rusdiman. Hilang antara Sikabau menuju S. Rumbai Dharmasraya. Bagi yang menemukan harap lapor ke pos polisi terdekat >> Penata Halaman : Syahrizal


12

RABU, 19 FEBRUARI 2014 19 RABI’UL AKHIR 1435 H

Pembangunan IKK Sarilamak Terus Dipacu LIMAPULUH KOTA, HALUAN — Pemkab Limapuluh Kota, secara bertahap terus memacu pembangunan Ibu Kota Kabupaten (IKK) Sarilamak. Selain sudah berhasil merampungkan pembangunan sejumlah infrastruktur jalan, Pemkab juga terusn menyiapkan jalan lingkar luar Batu Balang-Ketinggian beserta satu unit jembatan di Boncah.

120 Honorer Diterima Jadi PNS di Payakumbuh PAYAKUMBUH, HALUAN — Sebanyak 120 orang tenaga honorer kategori 2 (K 2) di lingkungan Pemko Payakumbuh, diterima jadi PNS. Meski secara resmi surat tanda kelulusan tenaga honorer kategori 2 tersebut belum diterima Badan Kepagawaian Daerah setempat, tapi nama-nama tenaga K2 yang diterima menjadi pegawai negeri sipil (PNS) sudah diketahui yang bersangkutan. Pasalnya, sejak 15 Februari lalu, tenaga K2 itu sudah bisa melihat pengumuman kelulusan mereka di wibesite BKN Pusat. “Resminya, kita belum mengantongi surat tanda kelulusan tenaga honorer K2 itu. Tapi, kita di BKD sudah melihat namanama tenaga K2 yang diterima menjadi PNS, lewat wibesite BKN . Tercatat, 120 tenaga K2 yang lulus diterima sebagai CPNS,” kata Kepala BKD Ruslayetti, di Balaikota di Bukik Sibaluik Payakumbuh, Selasa (18/2). Dari tenaga honorer K2 yang ikut tes, dari Payakumbuh diterima 54% atau 120 orang. Meliputi, 42 tenaga guru , 17 tenaga kesehatan, 5 tenaga penyuluh teknis dan 56 tenaga administrasi. Khusus tenaga pendidik, 33 di antaranya adalah guru SD dan sisanya 9 guru SLTP dan SLTA, ungkap Ruslayetti. Terhadap 100 tenaga honorer K2 yang belum beruntung, dikatakan, pihak pemko masih menunggu peraturan pemerintah, penjabaran dari Undang-undang Nomor 5 Tahun 2014, tentang Aparatur Sipil Negara (ASN). Dalam ASN diatur, hanya ada dua jenis pegawai pemerintah, yaitu PNS dan pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK). Karena itu, terhadap tenaga honorer bersangkutan, diingatkan, untuk tetap melaksanakan tugas sebagaimana mestinya, sambil menunggu penjelasan lebih lanjut. Sekdako Payakumbuh H. Benni Warlis, yang dihubungi terpisah, juga mengajak tenaga honorer K2 yang belum beruntung, untuk tetap sabar dan tawakal. “Semuanya sudah izin Allah, kita tinggal menjalaninya saja. Yakinlah, pasti ada hikmah dibalik ini yang tak diketahui. Bekerjalah sesuai tugas dan fungsi masing-masing,” ajak sekdako. (h/smt)

LANSIA – Sejumlah Lansia panti Karang Werda Sehat Sejahtera foto bersama Wakil Walikoat Payakumbuh Suwandel Mukchtar dan pengurus lainnya. SYAFRILNITA

KPU Manfaatkan Bekas Posko Jadi Gudang PAYAKUMBUH, HALUAN — Bekas Posko kemenangan pasangan Syamsul Bahri-Weri Yunaldi itu, dimanfaatkan KPU sebagai tempat penyimpanan seluruh logistik pemilu, mulai dari kotak suara, bilik suara, surat suara serta perlengkapan pemilu lainnya. “Kantor KPU sendiri, selama ini belum memiliki gudang permanen. Kita masih mengontrak bangunan lain untuk gudang. Selama ini, seluruh logistik, disimpan pada gudang yang dikontrak ditempat lain. Karena masa kontrak gudang tersebut mulai abis, untuk itu KPU mencari tempat baru. Akhirnya mendapati bangunan di persis berada depan Kampus Unand II Payakumbuh,” ujar Ketua KPU Payakumbuh, Hetta Manbayu serta Komisioner Divisi Tekhnis KPU, M. Khadafi, Selasa (18/2) kemarin. Menurutnya, gedung yang dikontrak tersebut, dahulunya merupakan bekas posko dari salah satu mantan pasangan calon walikota Payakumbuh pada pilkada 2012 lalu. Yakni posko

kemenangan pasangan Syamsul Bahri-Weri Yunaldi, kala itu diusung Partai Demoktrat. “Gudang itu, dahulunya memang bekas posko kemenangan salah seorang calon walikota Payakumbuh,” ungkap Hetta Manbayu Gudang tersebut, katanya, sudah difungsikan KPU semenjak beberapa waktu lalu. Gudang itupun memiliki ruangan luas, sehingga mampu menampung seluruh logistik pemilu nantinya.” Gudang kali ini, cukup luas dibandingkan gudang yang sebelumnya. Gudang inipun, cukup untuk menampung seluruh logistik pemilu, seperti kotak suara berjumlah 900 unit, bilik suara 900 unit serta logistik lainnya,” katanya lagi. Jumlah logistik tersebut, berdasarkan jumlah kebutuhan pada Tempat Pemungutan Suara di Kota Payakumbuh. “untuk 1 TPS saja, dibutuhkan 4 kotak suara dan 4 bilik suara. Dari 225 TPS yang ada dibutuhkan 900 kotak suara dan 900 bilik suara. Seluruh logistik tersebut, sudah disimpan di gudang KPU

yang baru itu,” ungkap Hetta Manbayu. Tuturnya lagi, dari seluruh logistik, baik kotak suara dan bilik suara, KPU masih memanfaatkan logistik lama. Yakni logistik yang digunakan pada pilkada 2012 lalu. “Kotak suara dan bilik suara, kita masih menggunakan perangkat yang lama, kecuali nantinya kertas suara, tinta serta perlengkapan lainnya,” katanya. Mendekati pemilu nanti, KPU bakal meningkatkan pengamanan pada gudang baru tersebut. Seperti penempatan petugas kepolisian ataupun petugas KPU untuk menjaga gudang tersebut. Begitupun, untuk meningkatkan pengamanan gudang menjelang pemilu, KPU juga berencana bakal memasang CCTV disetiap sudut gudang tersebut. “Kita juga telah berencana memasang CCTV, tetapi terbentur anggaran, hal tersebut belum bisa terealisasi. CCTV sangat penting dalam pengamanan, apalagi dalam pemilu,” tambah M. Khadafi Komisioner Divisi Tekhnis KPU. (h/ddg)

Kepala Bappeda Kabupaten Limapuluh Kota, Novian Burano, ketika dihubungi sebelumnya menyebutkan, Selain itu, Pemkab juga merencanakan pembangunan terminal yang representatif di pusat Kota Sarilamak, termasuk pembangunan gedung pemerintahan yang sudah rampung semakin bertambah. Belum lagi pembangunan 4 unit kantor SKPD yang baru tahun anggaran 2014, dana untuk itu sudah disetujui DPRD setempat. Sedangkan pembangunan sarana air bersih tengah giat giatnya dikerjakan saat ini. Menurut dia, rencana di kawasan IKK Sarilamak akan dilengkapi dengan satu unit rumah sakit yang berada di bawah naungan RSUD Suliki, hanya saja lahan untuk itu sampai kini belum tersedia. “Kita tengah mengupayakan penyediaan lahan,”ujar Novian Burano. Kawasan IKK Sarilamak, juga dilengkapi dengan satu unit mesjid raya yang dilengkapi dengan Islamic center di pusat pemerintahan. Sebelumnya sudah dilaksanakan studi kelayakan dan pembebasan lahan untuk lokasi pembangunan masjid yang berada di dekat Mapolres Limapuluh Kota, dilengkapi dengan gedung perpustakaan dan sarana prsarana lain. Menurut dia, tahun ini tengah dipikirkan pembenahan kawasan seluas 216 km

>> Editor : Dodi Nurja

persegi. Lahan tersebut direncanakan untuk pembangunan terminal bus antar kota antar provinsi (AKAP), antar kota dalam propinsi (AKDP) serta angpedes. Sedangkan pasar tradisional yang ada sekarang ini perlu dibenahi lagi dengan perluasan lokasi pasar. Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan dan Kominfo Limapuluh Kota, Drs.Rasdison, ketika dihubungi di kantornya, Selasa kemarin, mengatakan, sebaiknya pembangunan terminal tidak begitu jauh dari kantor bupati. Tepatnya kawasan terminal itu, berlokasi di dekat jembatan Sarilamak, karenanya diperlukan pembebasan lahan di kiri dan kanan jalan. Dikawasan terminal dilengkapi dengan pasar modrn setingkat maal, pasar grosir, produk makanan ringan, makanan spesifik, SPBU, mushalla dan lain. Pembangunan terminal tidak dilakukan setengah-setengah, namun lebih representatif. Di kawasan itu disediakan palataran parkir yang bakal menggairahkan dan menghidupkan lagi dinamika pelaku ekonomi. Melalui upaya tersebut, diharapkan Kota Sarilamak, suatu saat nanti, bakal menjadi pusat pemerintahan, jasa dan perdagangan, sekaligus mampu meningkatkan pertumbuhan ekonomi daerah. (h/zkf)

>> Penata Halaman : Syahrizal


RABU, 19 FEBRUARI 2014 19 RABI’UL AKHIR 1435 H

13

Wako Padang Panjang Panen Jagung Manis Bersama Petani PADANGPANJANG, HALUAN — Walikota Padangpanjang H. Hendri Arnis ikut memanen massal tanaman jagung manis bersama Gabung Organisasi Petani Organik (GOPO) Samarath di kawasan outlet GOPO, Kelurahan Sigando, Selasa (18/2) siang. Jagung manis dilahan seluar 2 hektare itu memakai bibit unggul Sweet Boy. Ketua GOPO Samarath, Sy Sutan Basa menyebutkan, sedikitnya hingga saat ini telah tercatat sebanyak 1.862 petani jagung manis yang menggunakan mayoritas bibit Sweet Boy. Langkah ini sebagai sejarah awal pembudidayaan jagung manis di kota itu. Awalnya hanya dimulai dengan penanaman bibit 2 hingga 3 bungkus, dan sampai 40 bungkus perbulan. Ternyata hasil tanaman jagung manis ini cukup berkembang, karena petani tetap mengikuti pola tanam sesuai petunjuk. “Dengan konsisten mengatur pola dan strategi pertanian dengan menjaga jarak tanam, cara, dan situasi tanam dengan tujuan menghindarkan serangan hama. Selain itu, juga mendorong percepatan masa panen 70-60 hari, sehingga bisa memenuhi permintaan pasar,” ungkap Basa. Manager Area Sumbar PT Bisi Internasional Tbk, Seventius mengatakan, sejak tiga tahun bersama GOPO

Samarath, dari 10-30 bungkus bibit kini telah meningkat menjadi 150 bungkus perbulan. Awalnya ada semacam ketakutan petani, karena takut gagal panen. “Namun seiring waktu berjalan, rasa cemas itu hilang. Saat ini produksi meningkat tajam. Lagi pula perawatannya gampang, waktu panen juga hanya selama 45 hari. Selain memproduksi bibit jagung manis, kami juga menyediakan semua bibit tanaman, seperti cabe, tomat, dan terung, serta lainnya jenis sayuran,” ujar Seventinus. Sementara itu, Wali Kota Padangpanjang, Hendri Arnis disela panen massal itu mengaku berbangga atas hasil panen jagung manis dari lahan seluas lebih kurang dua hektare itu. Namun demikian, Hendri Arnis mengajak petani untuk lebih meningkatkan kesadaran petani untuk memanfaatkan lahan kosong menjadi lahan produktif. Salah satunya tanaman jagung manis sebagai hasil pertanian cepat panen. “Pemerintah sangat mengapresiasi kreatifitas pertanian ini sebagai kepedulian, dan mendorong program pengentasan kemiskinan yang diawali di lingkungan sendiri. Dan dinas terkait, kami imbau untuk mensupport animo dan kreatifitas masyarakat petani ini mengingat keterbatasan lahan di Kota

Padangpanjang,” ajak Walikota didampingi Ketua TPPKK Kota Ny. Maria Hendri Arnis dan pihak Dinas Pertanian. Hadir pada panen massal ini Distributor bibit jagung Sweet Boy PT Bisi Internasional Tbk Abdi Gunawan (Sumbar), Amin Rahmadi (Payakumbuh/Limapuluh Kota), Roni (Bukittinggi). Ketiganya mendampingi MD Pestisida, dan Vegetable Seed area Sumbagut Sadli Irawan dari Sumut, serta Alam Sembiri selaku Area Manager Sumbagut. (h/one)

SELAMAT Wakil Bupati Agam Irwan Fikri memberikan selamat kepada anggota Polisi Siswa (Polsis). Rahmat Hidayat

Polres Agam Bentuk Polisi Siswa AGAM, HALUAN — Kepolisian Resor Agam bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Agam membentuk Polisi Siswa (Polsis). Pembentukan Polsis ini pertama di Sumbar, dan keberadaannya diharapkan bisa menekan ancaman kenakalan remaja pada internal sekolah. Upacara pelantikan Polsis dipimpin oleh Ketua DPRD Agam Marga Indra, turut hadir dalam acara pembentukan Polsis antara lain, Wakil Bupati Agam Irwan Fikri, Kepala Kejaksaan Negeri Lubuk Basung Steyo Pranoto, Ketua Pengadilan Negeri Lubuk Basung,

Afandi Widarijanto. Kapolres Agam AKBP Asep Ruswanda usai upacara pelantikan Polsis, Selasa (18/2) kepada Haluan mengatakan, pembentukan Polsis bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan siswa, sehingga ia bisa menjadi pelopor dalam

menjaga ketertiban, serta mencegah perbuatan yang tidak sesuai dengan peraturan internal sekolah. Ia menjelaskan, pembentukan akan dilakukan secara bertahap meliputi seluruh sekolah yang ada pada wilayah hukum Polres Agam. “Kita berharap seluruh sekolah pada masa mendatang memiliki Polsis. Kali ini kita berkesempatan melantik sebanyak 150 orang Polsis, berasal dari tiga sekolah yaitu SMAN 1 Lubuk Basung, SMAN 2 Lubuk Basung, SMAN 3 Sago,” ujarnya. Dikatakannya, pengu-

kuhan dan pelantikan Polsis merupakan wujud dari keseriusan pihak kepolisian, dan pemerintah dalam mengantisipasi kenakalan remaja, seperti keberadaan geng motor yang didominasi oleh anak sekolah. Kemudian, tawuran antara pelajar, nongkrong di warnet atau di pasar, hingga pelecehan seksual. “Secara tidak langsung anggota Polsis adalah duta keamanan pada sekolah masing-masing. Mereka diharapkan bisa menularkan rasa tanggung jawab dalam menjaga keamanan sekolah kepada rekan-rekannya,”

>> Editor : Nasrizal

ungkap Asep Ruswanda. Sementara itu, Wakil Bupati Agam Irwan Fikri meyambut baik keberadaan Polsis siswa. Menurutnya, pembentukan Polsis adalah langkah yang sangat strategis dan menekan ancaman kenakalan remaja. Pembentukan karakter anak dimulai dari rumah, di sekolah, dan pada lingkungannnya. “Didikan orang tua dan sekolah sangat menentukan. Akan jauh lebih optimal, apabila dituntun dengan pengawasan melalui program yang cerdas seperti Polsis,” jelasnya. (h/yat)

>> Penata Halaman : Habli


14

RABU, 19 FEBRUARI 2014 19 RABI’UL AKHIR 1435 H

Gedung Promosi Produk Daerah Diresmikan SIJUNJUNG, HALUAN — Wakil Ketua Umum Dekranas Pusat, Vita Gamawan Fauzi meresmikan gedung promosi produk daerah milik Dekranasda Kabupaten Sijunjung, Selasa (18/2). Peresmian gedung yang berlokasi di Jalan Prof.M.Yamin Muaro Sijunjung ditandai dengan penandatangan prasasti dan penguntingan pita oleh, Vita Gamawan Fauzi. Tampak hadir, Wakil Menteri Perindustrian, Gubernur Irwan Prayitno, Bupati Sijunjung, Yuswir Arifin dan pejabat lain. Sejalan dengan itu, Ketua Dekranasda Provinsi Sumatera Barat, Nevi Irwan Prayitno juga mengukuhkan kepengurusan Dekranasda Kabupaten Sijunjung. Kepengurusan Dekranasda Kabupaten Sijunjung, Ketua dijabat En Yuswir Arifin, Wakil Ketua, Kepala Dinas Koperindag, Febrizal Ansori dan Sekretaris, Kepala Bidang Perindustrian, Hendri Nurkan. Kepengurusan Dekranasdna Kabupaten Sijunjung juga dilengkapi bidang program dan kerjasama, bidang pengembangan usaha dan produk dan bidang pemasaran dan promosi. Setelah persemian, Vita Gamawan Fauzi didampingi Ketua Dekranasda Provinsi dan Ketua Dekranasda Kabupaten Sijunjung melihat secara langsung aneka kerajinan yang dipajang di gedung pusat promosi produk daerah tersebut. Beberapa kerajinan yang dipamerkan diantaranya, tenun unggan dengan berbagai motif dan corak serta kekhasan sendiri. Vita Gamawan Fauzi disela melihat aneka produk daerah terlihat gembira dengan kehadiran gedung pusat promosi produk daerah tersebut. Gedung pusat promosi daerah, yang dibangun dengan dana APBD tahun 2013 lalu menelan dana Rp524.650.000. Gedung ini dilengkapi ruang ketua, galeri, ruang tamu dan ruang pengrajin serta ditata dengan furniture dan perlengkapan lainnya. (h/azn)

Bupati Imbau Warga Antisipasi Kebakaran Hutan RESMIKAN — Wakil Ketua Umum Dekranas Pusat, Vita Gamawan Fauzi didampingi Ketua Dekranasda Provinsi, Nevi Irwan Prayitno dan Ketua Dekranasda Kabupaten Sijunjung, En Yuswir Arifin usai meresmikan gedung pusat promosi daerah melihat beberapa motif tenun unggan yang dipajang pada gedung tersebut. AZNELDI

Bupati Sijunjung Diundang Dirjen PAUDNI SIJUNJUNG, HALUAN — Suskes menjalankan program PAUD, Bupati Sijunjung Yuswir Arifin diundang Dirjen PAUDNI Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan RI sebagai nara sumber dalam rapat stering commite program PAUD di Hotel Century Atlet Jakarta, Kamis (20/2). Kepala Bagian Humasy dan Protokoler Setdakab, Ruswan menyebutkan, sesuai surat dari Dirjen PAUDNI Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan RI, Bupati Yuswir Arifrin diminta untuk memaparkan materi “Strategi Dukungan Pemda Dalam Penjaminan Mutu Program PAUD”. “Permintaan jadi nara-

sumber, karena Pemkab Sijunjung sukses menjalankan program PAUD sejak tahun 2007 hingga 2013 lalu,” kata Ruswan kepada Haluan diruang kerjanya, Selasa kemarin. Pada agenda penting itu, lanjut Ruswan, Bupati Sijunjung akan didampingi Kepala Dinas Pendidikan, Efigon dan Kepala Bidang PAUD, Syamsul Bahri serta Ketua Forum PAUD Kabupaten Sijunjung, Ny.En Yuswir Arifin. Selain Bupati Sijunjung, menurut Ruswan, juga diundang Bupati Mamuju dan Bupati Sukabumi.Tiga narasumber ini, kata Ruswan, akan dipandu oleh Direktur Pembinaan PAUD Kemen-

trian Pendidikan dan Kebudayaan. Acara yang dijadwalkan, pukul 12.30 WIB, diawali dengan sambutan Wakil Kedutaan Belanda. Kemudian dilanjutkan dengan paparan hasil program PAUD oleh Direktur Jenderal PAUDNI, Prof.Lydia Freyani Hawadi. Setelah paparan Dirjen PAUDNI, sebut Ruswan, dilanjutkan paparan studi dampak program PAUD dari perwakilan Bank Dunia. Pada sesi berikutnya, sesuai jadwal acara tersebut, dilanjutkan dengan paparan keberhasilan program PAUD dari tiga kabupaten di Indonesia. “Bupati Sijunjung men-

dapat kesempatan pertama untuk memaparkan “Strategi Dukungan Pemda Sijunjung Dalam Penjaminan Mutu Program PAUD,” ucapnya. Seusai paparan dari tiga bupati tersebut, dilanjutkan dengan tanggapan dari peserta rapat. Diantaranya, Sekjen Kemendikbud, Deputi Bidang Kordinasi Pendidikan dan Agama Kemenkokesra, Deputi Bidang Koordinasi Pemberdayaan Peremuan dan Kesejahteraan Anak Kemenkokesra, Deputi Bidang SDM dan Kebudayaan Bappenas, Deputi Tumbuh Kembang Anak, KPPPA, Dirjen PMD Kemendagri, Kepala BKKBN. (h/azn)

SIJUNJUNG, HALUAN — Warga Kabupaten Sijunjung diimbau untuk mengantisipasi kebakaran hutan dan lahan pada musim kemarau. Hal ini disampaikan bupati Sijunjung, Yuswir Arifin dalam surat edaran yang ditujukan ke camat dan Wali Nagari di Kabupaten Sijunjung. “Kita (Pemda) sudah mengeluarkan surat edaran Bupati Sijunjung berupa pemberitahuan kepada masyarakat untuk mengantisipasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan pada musim kemarau,” kata Kepala Dinas Kehutanan Kabupaten Sijunjung, Khairal kepada Haluan melalui telepon selularnya, Senin (17/2). Dalam surat edaran tersebut, Bupati meminta camat dan Wali Nagari se-Kabupaten Sijunjung untuk meningkatkan sosialisasi antisipasi kebakaran hutan dan lahan.Dimana dalam surat edaran tersebut intinya menghimbau masyarakat tidak melakukan pembukaan lahan dengan cara membakar yang dapat mmicu terjadinya kebakaran hutan dan lahan. Selain mengimbau, dalam surat edaran itu jika terjadi kebakaran hutan dan lahan warga diminta segera melaporkan kepada Satgas kebakaran hutan dan lahan di Dinas Kehutanan. ”Apabila terjadi kebakaran hutan dan lahan segera menghubungi nomor telepon 0754 – 20020 atau kontak person Anwar dengan nomor selular 081266556734,” ucapnya. Pada musim kemarau, sebut Khairal, kebakaran hutan cukup rawan karena sebagian besar sdah mengering. Apalagi dipicu angin yang cukup kencang akan mempercepat penyebaran api. ”Makanya kita mengambil langkah antisipasi agar jangan sampai terjadi kebakaran hutan dan lahan,” tukasnya. Terkait kabut asap yang menyelimuti wilayah Kabupaten Sijunjung, menurut Khairal, kabut asap yang menyelimuti wilayah Kabupaten Sijunjung sejak beberapa hari terakhir diduga berasal dari Provinsi Riau dan Jambi. “Kabut asap yang menyelimuti wilayah Kabupaten Sijunjung merupakan dampak kebakaran hutan dan lahan di Provinsi Riau dan Jambi. Munculnya, kabut asap di wilayah ini, kemungkinan karena perubahan arah mata angin. Apalagi, wilayah Kabupaten Sijunjung berbatasan langsung dengan Provinsi Riau dan dekat dengan Provinsi Jambi,” ucapnya. (h/azn)

>> Editor : Heldi

>> Penata Halaman : David Fernanda


RABU, 19 FEBRUARI 2014 19 RABI’UL AKHIR 1435 H

TABEL NILAI TUKAR RUPIAH Mata Uang AUD BND CAD CHF DKK EUR GBP HKD JPY NOK NZD PGK SEK SGD THB USD

Nilai 1.00 1.00 1.00 1.00 1.00 1.00 1.00 1.00 100.00 1.00 1.00 1.00 1.00 1.00 1.00 1.00

Kurs Jual 11,177.22 9,773.23 11,255.59 13,818.39 2,263.81 16,892.78 20,609.07 1,589.51 12,097.36 2,028.64 10,290.98 5,152.27 1,909.59 9,773.23 380.78 12,326.00

Kurs Beli 10,264.75 8,978.91 10,336.77 12,693.04 2,079.96 15,520.02 18,934.81 1,460.36 11,112.64 1,862.52 9,449.28 4,156.64 1,753.55 8,978.91 349.14 11,326.00

Sumber : Bank Indonesia Senin (18/2)

HARGA BAHAN POKOK DI PASAR RAYA PADANG Komoditas Cabai Cabai Rawit bawang merah cabai hijau bawang putih kentang tomat gula pasir minyak goreng tepung terigu ikan tongkol daging

Harga Rp34.000/kg Rp40.000/kg Rp12.000/kg Rp24.000/kg Rp12.000/kg Rp8.000/kg Rp9.000/kg Rp11.000/kg Rp11.000/kg Rp8.000/kg Rp 38.000/kg Rp95.000/kg

Sumber : Pedagang Pasar Raya Padang Senin (18/2)

Gramedia Berikan Diskon 20 Persen PADANG, HALUAN — Dalam rangka ulang tahun ke-44 yang jatuh pada 2 Februari lalu, penerbit Gramedia memberikan diskon 20% untuk 44 judul buku yang tersedia di Toko Buku Gramedia. Diskon berlaku di Toko Buku Gramedia di seluruh Indonesia dan salah satunya adalah Toko Buku Gramedia Padang -di Jl. Damar No 63. Saat ditemui Selasa (18/2), Supervisor Toko Buku Gramedia Padang, Sesilia mengungakapkan promo diskon 20% untuk 44 judul buku telah berlangsung dari tanggal 1 Februari kemarin dan akan terus berlanjut sampai tanggal 28 Februari. “Diskon 20 persen ini telah berlangsung dari awal bulan terus berlanjut sampai 28 Februari besok. Sesuai dengan umur gramedia yang saat ini sudah 44 tahun, maka jumlah buku yang diberikan diskon juga terdiri dari 44 judul,” tutur Sesilia. Buku yang dikenai diskon beragam, mulai dari fiksi, kumpulan dongeng anak-anak, buku resep masakan, ilmu sosial, sampai dengan buku yang bertemakan bisnis dan

ekonomi yang didalamnya terdapat bagaimana cara menjadi pembisnis yang handal juga mendapatkan diskon. Diskon luar biasa ini dibuka dari pukul 09.00 WIB hingga pukul 21.00 WIB dan berlaku untuk semua pengunjung. Selanjutnya bagi pengunjung yang sudah tercatat memiliki kartu member dari Toko Buku Gramedia maka diskon yang tadinya hanya 20% ditambah lagi sebanyak 5%. “Bagi mereka yang telah tercatat memiliki kartu member diskon yang diberikan akan ditambah 5%. Oleh karena itu pembeli yang memiliki kartu member akan mendapatkan total diskon sebanyak 25 % pada setiap pembelian 44 judul buku yang masuk ke dalam daftar promo diskon

GRAMEDIA — Aktivitas di Toko Buku Gramedia, Padang. Dalam rangkaian ulang tahunnya ke -44, Gramedia member diskon 20 persen untuk 44 judul buku. Kesempatan ini berlaku hingga 28 Februari. LENI

tadi,” terangnya Sesilia menambahkan, selain diskon 20%, khusus untuk produk Disney dan Princess setiap pembelanjaan diatas Rp200.000 maka toko Buku Gramedia juga akan memberikan hadiah menarik berupa puzzle.

Sido Muncul Bantu Sepeda Motor untuk Babinsa

2013, BTPN Bukukan Laba Bersih Rp2,13 T JAKARTA, HALUAN — PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Tbk (BTPN) terus mencatatkan kinerja positif. Sepanjang 2013, perseroan berhasil meraup laba bersih Rp 2,13 triliun atau naik 8 persen jika dibandingkan dengan periode yang sama tahun sebelumnya Rp 1,98 triliun. Kinerja perseroan sepanjang tahun lalu ditopang oleh penyaluran kredit, yang diimbangi dengan tingkat rasio kredit bermasalah (non performing loan/NPL) rendah. Hingga akhir 2013, penyaluran kredit perseroan mencapai Rp 46,1 triliun atau tumbuh 19 persen dari Rp 38,8 triliun pada 31 Desember 2012. Adapun NPL netto BTPN tercatat sebesar 0,38 persen pada akhir tahun lalu. “Kami bersyukur tetap bisa bertumbuh baik di tengah situasi perekonomian yang cukup menantang, terutama di semester II-2013. Pertumbuhan kredit BTPN ini juga sejalan dengan harapan akan terciptanya fundamental perekonomian nasional yang sehat dan kuat,” kata Jerry Ng, Direktur Utama BTPN dalam keterangan resminya, Selasa (18/2). Sementara itu, total aset BTPN pada akhir 2013 tercatat tumbuh 18 persen (yoy) dari Rp59,1 triliun pada akhir 2012 menjadi Rp 69,7 triliun. (h/kcm)

15

Presiden Direktur (Presdir) PT Jamu dan Farmasi Sido Muncul Irwan Hidayat menyerahkan secara simbolis bantuan motor untuk Babinsa di Kodam IV Diponegoro. IST

SEMARANG, HALUAN — Guna mendukung kegiatan operasional Bintara Pembina Desa (Babinsa) TNI AD khususnya di wilayah Kodam IV Diponegoro, PT Sido Muncul menyerahkan sebanyak 20 unit sepeda motor kepada Pangdam IV Diponegoro Mayjen TNI Sunindyo. Menurut Presiden Direktur (Presdir) PT Jamu dan Farmasi Sido Muncul Irwan Hidayat, bantuan sepeda motor tersebut untuk memudahkan tugas para Babinsa menuju daerah terpencil. Karena salah satu tugas Babinsa adalah mencari para pasien penderita katarak yang

kurang mampu.”PT Sido Muncul mempunyai program baksos operasi katarak gratis, guna mencari pasien yang kurang mampu di daerahdaerah terpencil. Kami meminta bantuan kepada para anggota Babinsa di masing-masing wilayah, karena mereka (Babinsa,red) yang mengetahui wilayah dan kondisi masyarakat,” ungkap Irwan Hidayat. Tidak hanya di Kodam IV Diponegoro, lanjut Irwan, PT Sido Muncul sebelumnya juga membantu 50 unit sepeda motor untuk TNI AD yang diserahkan kepada mantan

Kasad TNI AD Pramono Edhie beberapa waktu lalu. ”Bantuan sepeda motor ini membantu ke daerah terpencil yang sulit dilalui oleh mobil, sementara kerjasama tersebut karena TNI AD memiliki RS yang tersebar di seluruh Indonesia, sehingga kami bisa membantu memberantas buta karatak di Indonesia,” imbuhnya. Sementara untuk bantuan operasi katarak gratis untuk warga kurang mampu ditahun 2014 ini, sudah mencapai 12.000 mata. Hingga saat ini, total yang telah dioperasi hingga akhir tahun 2013 sudah mencapai 32.047 mata. ”Kegiatan ini kami harapkan bisa membantu penderita buta katarak agar produktif kembali,” tandas Irwan Hidayat.Pangdam IV Diponegoro Mayjen TNI Sunindyo menambahkan, bantuan sepeda motor ini dalam rangka untuk membantu pengobatan katarak. Untuk kerjasama dengan PT Sido Muncul sendiri sudah memasuki tahun yang keempat. ”Bantuan ini akan lebih meningkatkan lagi kinerja Babinsa yang harus mengcover kadang-kadang dua desa di wilayahnya, Bantuan ini sendiri diberikan kepada para Babinsa terbaik di wilayahnya,” jelas Pangdam. (h/atv)

“Kemudahan-kemudahan berbelanja Toko Buku di Gramedia saat ini tidak hanya berupa diskon 44 judul buku saja tapi untuk setiap pembelanjaan produk Disney dan Princess yang melebihi harga Rp200.000 Toko Buku Gramedia juga akan memberikan hadiah berupa puzzle untuk sang pembeli,” terangnya secara tersenyum.

Dengan berbagai kelebihan yang tersedia di Toko Buku Gramedia, Bagi Anda yang ingin mendapatkan buku-buku bagus, berkualitas, dan dengan harga yang terjangkau disertai dengan hadiah menarik, disarankan untuk segera menyambangi Toko Buku Gramedia yang berlokasi di Jl, Damar, No.63 Padang. (h/ mg-len)

Pendapatan Telkom Sigma Rp1,35 Triliun JAKARTA, HALUAN — Di tengah ketidakpastian nilai rupiah sejak pertengahan 2013 lalu, anak usaha PT Telkom Tbk, PT TelkomSigma ternyata mampu merengkuh pendapatan melebihi target yang telah ditentukan oleh korporat. CEO TelkomSigma, Judi Achmadi mengatakan, kinerja TelkomSigma 2013 cukup memuaskan dengan meraup pendapatan sebesar Rp 1,35 triliun. “Target semula sebesar Rp 1 triliun, tadinya agak sulit. Ternyata pada akhir tahun ini bisa mendapatkan Rp 1,35 triliun,” kata Judi di Jakarta, Senin (17/2). Disebutkannya, sebenarnya perolehan perusahaan tersebut bisa saja naik 20 persen di atas perolehan yang ada, namun akibat terus melemahnya rupiah, setidaknya revenue TelkomSigma jadi terpengaruh. Judi menjelaskan, tahun ini induknya yaitu Telkom menetapkan target yang tidak muluk-muluk yaitu pertumbuhan antara 15 persen hingga 20 persen saja, yaitu pendapatan pada kisaran Rp 1,5

triliun, mengingat krisis ekonomi yang sewaktu-waktu masih bisa menerpa. “Korbisnya tetap pada SDM yaitu Sistem Integrasi, Data Center dan Manajemen Servis. Dalam jangka panjang ketiganya dihapatkan bisa menjadi anak perusahaan,” ujar Judi. Dijelaskannya, tahun ini pihaknya akan mengembangkan data center dengan membangunnya di tiga kota yaitu Balikpapan, Bekasi dan Batam seluas 40.000 meter persegi. Bila tercapai, maka tahun ini TelkomSigma akan memiliki 70.000 meter per segi data center, setelah sebelumnya perusahaan ini telah memiliki sebanyak 30.000 meter per segi data center di Surabaya, Serpong dan Sentul. “Bila yang 30.000 sebelumnya kita melakukan akuisisi perusahaan data center yang telah ada, tahun ini kami akan melakukan pembangunan sendiri,” ujar Judi yang masih enggan mengungkap besaran dana yang akan digunakan untuk pembangunan data center tersebut. (h/trn)

>> Editor : Atviarni

>> Penata Halaman : Syahrizal


16

RABU, 19 FEBRUARI 2014 19 RABI’UL AKHIR 1435 H

Tim Avanzanation Journey Tiba di Padang PADANG, HALUAN — Tim Avanzanation Journey berhasil menjelajah pulau Sumatra yang dimulai dari Aceh pada 6 Februari. Hingga (18/2), Tim Avanzanation Journey berhasil sampai ke Padang dengan melewati berbagai tanjakan, turunan serta beragam budaya di Sumatra. Tim Avanzanation Journey akan finish di Jakarta diperkirakan pada bulan Maret 2014.

SUASANA di Samsung Store Padang, para petugas sibuk melayani pelanggan. LENI

Samsung Galaxy S5 Segera Hadir PADANG, HALUAN — Tak lama lagi, Samsung Galaxy S5 bakal hadir di Samsung Store Padang, Jl. Damar No.34. Saat ditemui Haluan Selasa (18/2) RSMO Samsung Store Padang, Achit, mengatakan Samsung Galaxy S5 ini akan dilaunching sekitar minggu ke empat bulan Maret. Adapun tempat pelaksanaan, launching akan langsung dilakukan di Samsung Store yang berlokasi di Jl Damar No.34 Kota Padang. “Setelah meluncurkan Samsung Galaxy S4 beberapa waktu yang lalu, Tidak lama lagi Samsung Store Padang akan segera melaunching Samsung Galaxy S5. Launching akan di laksanakan sekitar minggu keempat Bulan Maret,” tutur Achit. Achit juga menambahkan bagi pembeli yang tidak sabar menunggu memiliki Samsung Galaxy S5, Samsung Store telah akan menerima free order seminggu sebelum launching di adakan. “Bagi pembeli yang sudah tidak sabar untuk memiliki dan mengetahui kelebihan dari Samsung Galaxy S5, kami telah melakukan free order seminggu sebelum launching di lakukan, dan barang langsung bisa diambil ketika launching berlangsung,” tambah Achit. tersenyum Selanjutnya, selain akan meluncurkan Samsung Galaxy S5, setiap harinya Samsung Store Padang selalu menawarkan promo menggiurkan untuk pembeli yang datang ke sana. “Tidak hanya akan meluncurkan Samsung Galaxy S5, setiap harinya kami punya promo-promo menarik yang disediakan untuk pembeli yang berkunjung ke sini. Salah satu promo yang ditawarkan adalah, setiap pembelian Samsung Galaxy Note 3 dan Samsung Galaxy Note 10 pembeli akan langsung di gratiskan satu buah power bank. Promo gratis power bank dalam pembelian note 3 dan note 10 ini telah berlangsung dari awal Februari lalu dan akan berlanjut sampai akhir bulan ini. Selain itu, di Samsung Store saat ini juga tersedia promo potongan harga untuk pembelian Samsung Galaxy Gear. Setiap pembelian Samsung Galaxy Gear pembeli hanya akan dikenakan harga Rp1.999.000 dari harga normal Rp.3.499.000. “Dalam setiap pembelian Samsung Galaxy Gear dari tanggal 14 Februari kemarin sampai 7 Maret mendatang, Samsung Store akan memberikan potongan harga sekitar satu juta lima ratus,” terang Achit seraya tersenyum. “Tidak hanya memberikan bonus seperti gratis power bank dan promo potongan harga, di Samsung Store pembeli juga diberikan pelayananan yang ramah serta memuaskan. Setiap pembeli boleh memegang serta mecek terlebih dahulu barang yang akan dibelinya. Jika ada ketidakcocokan akan tipe atau warna maka pembeli diperbolehkan mengganti dengan yang lain hingga menemukan tipe yang cocok dan tentunya sesuai dengan selera mereka,” tutup Achit. (h/mg-len)

FOTO BERSAMA — Tim Avanzanation Journey berfoto bersama saat sampai di Padang. IST

Premier Basko Hotel Hadirkan Menu Baru masakan khas Bukittinggi dengan Bebek Lado Hijau. Namun, saat ini dicetus kembali masakan khas Pariaman yang terkenal dengan Nasi Seknya. “Di Premier Basko Hotel pastinya selalu berganti menu bagi tamu kamar agar tidak bosan. Saat ini sedang dibuat cita rasa masakan khas Pariaman dengan Nasi Seknya yang dihidangkan dengan sambal yang beragam sesuai selera tamu,” kata Abdul Rahimi. Chef yang sudah mengabdi di Premier Basko Hotel dengan berbagai ciptaan masakan dan minuman memang tidak diragukan lagi. Dengan menjadi chef sejak tahun 1996 berarti ia telah menunjukkan eksistensinya di dunia masakan di Indonesia khususnya saat ini di Kota Padang. Nasi Sek yang dikenak dari Pariaman ini didesain dengan nasi yang dibungkus daun yang dilipat kecil seperti INILAH menu baru di Premier Basko Hotel untuk bulan Februari. IST lontong serta berbentuk PADANG, HALUAN — Premier Basko Hotel kembali menciptakan menu baru di Februari ini dengan masakan khas Nasi Sek Kota Pariaman. Dengan menu nasi sek ini dilengkapi dengan segala masakan sambal sesuai dengan selera lidah masyarakat Padang. Abdul Rahimi, Chef Premier Basko Hotel menjelaskan kepada Haluan, bahwa ide menu manakan bagi tamu kamar hotel akan diganti setiap bulannya. Pada akhir tahun 2013 sedang laris dengan menu

segi tiga. Untuk sambalnya juga divariasikan sesuai permintaan tamu kamar hotel. Namun, yang disediakan juga bernuansa Pariaman yang khas dengan “gulai Kapalo Lauak”. Tidak hanya untuk tamu kamar hotel, tamu umum seperti acara meeting dan lain sebagainya bisa menikamati masakan khas Pariaman ini dengan harga Rp20.000 per porsinya. Dengan harga yang cukup murah dikantong, tamu sudah bisa merasakan makan bajamba di Premier Basko Hotel. “Dengan konsep menu hidangan bajamba seperti Kota Pariaman, tamu sudah bisa makan di hotel dengan harag yang terjangkau. mulai dari daging, ayam, ikan dan banyak lagi masakan khas Pariaman yang bisa dirasakan di hotel ini,” imbuhnya lagi. Segera datang dan nikmati menu masakan khas Pariman ini dengan harga yang terjangkau dan hidangan di Hotel Bintang serta masakan Chef yang dijamin enak. Bagi yang igin mengadakan acara, atau meeting relasi rekan kerja juga bisa didapatkan di restoran Premier Basko Hotel Padang. (h/mg-win)

Selain mengadakan perjalanan menelusuri wilayah Indonesia, tim Avanzanation Journey juga melakukan kegiatan CSR sepanjang perjalanan untuk bertemu dan memberikan bantuan secara langsung kepada masyarakat. Seperti di Banda Aceh, Bandar Lampung, Medan dan Brastagi serta Simosir telah melakukan CSR dan melewati jalan terjal dan berliku. Nuri Mansah Tara, Kepala Cabang Auto 2000 Padang yang menyambut Tim Avanzanation Journey, Selasa (18/2) terlihat sangat antusias dan telah menyiapkan serangkaian acara. Beberapa tim datang dari Pekanbaru menuju Padang disambut dengan talempong dan tambua serta penyambutan dengan siriah di carano oleh pihak Toyota Padang. “Terimakasih atas beberapa tim yang datang dengan telah membuktikan ketangguhan dan kenyamanan berkendara dengan menggunakan Avanza dengan liku perjalanan yang lumayan payah. 10 tahun Avanza ini berarti telah membuktikan kualitas dalam berkendara, baik itu eksterior maupun interior serta irit bensin,” jelas Tara dalam sambutannya. Selain tim Avanzanation Journey dalam melakukan perjalanan telah membuktikan kualitas otomotifnya, tim juga telah melalui dan berbagai macam kebudayaan serta keindahan pulau Sumatra nan menawan. Selanjutnya Tim Avanzanation akan melanjutkan perjalanan menuju pantai carocok Pesisir Selatan. “Tidak hanya nyaman dalam berkendara, akan tetapi juga dari segi bensin sangat irit untuk perjalanan jauh. Perjalanan panjang yang terjal dan berliku membuat asik dan segar karena telah melewati ragam budaya yang ada di Sumatera ini. selain itu, dalam kendaraan sehari-hari saya juga memakai Avanza dan terbukti memang irit bensin dan nyaman dalam berkendara,” kata Felik, Tim Avanzanation Journey yang ikut dalam perjalanan touring. Nuri Mansah Tara kembali menambahkan bahwa Avanza dari tahun 2003 hingga saat ini telah berhasil meraih penjualan hingga 1 juta unit Avanza se Indonesia. “Ini membuktikan Avanza sangat dipercaya oleh pelanggan selama 10 tahun dengan kecanggihan dan kualitas kenyamanan dalam berkendara,” tutupnya. (h/mg-win)

KEMANG RESTO

Menu Internasional yang Mengundang Selera PADANG, HALUAN — Jika Anda bosan dengan masakan rumah yang itu-itu saja, segera datang ke Kemang Resto di Jalan MH. Thamrin no 8 A Alang Laweh Padang. Di sini pastinya lidah Anda akan beralih ke menu international food yang mengundang selera Anda. Kemang Resto yang baru buka sejak 4 bulan ini sedang dalam masa promo-promo yang menarik. Mulai dari promo menu makanan dan minuman hingga promo paket seperti paket ulang tahun,paket weeding, paket ekonomis, paket

hot serta paket kanker. Semua paket tersebut sesuai dengan saku pelanggan Kemang Resto. Buka dari pukul 10.00 21.00 WIB, Kemang Resto dikelola oleh owner yang masih terbilang muda dan enerjik. Lulusan Japanese School di Jepang, Wahyu Permana, sanggup menjadi pengusaha muda yang lihai dalam meniti kariernya. Mulai dari menu masakan, hingga desain resto yang mempunyai tingkatan menengah ke atas, namun harga menengah ke bawah. Menu yang dihadirkan adalah bermacam ragam, mulai dari sea food, Japanese food hingga berbagai masakan International yang disesuaikan dengan selera orang Padang. Harganya pun sesuai kantong setiap kalangan. Jika pelanggan yang datang ramai atau keluarga, bisa juga dengan paket

makanan agar lebih hemat. “Kemang Resto ini saya ambil dari ide Kota Kemang yang ada di Jakarta. Kemang di khawasan Jakarta berarti tempat tongkrongan kaula muda. Oleh karena itu, nuansa yang diciptakan juga bernuansa kaula muda. Akan tetapi tamu yang datang tidak hanya dari kaula muda saja, pada malam hari anggota keluarga banyak yang berkunjung untuk mencicipi cita rasa masakan International Food,” kata Wahyu. Selain meni makanan, menu minuman juga dibuat beda dari resto lainnya yang ada di Kota Padang. Mulai dari es durian sampai kepada es campur dan es buah yang isi di dalamnya bermacam ragam dan lengkap serta berbeda dari yang lainnya. “Saat ini, makanan yang sedang menjadi menu andalan di resto ini adalah Shabu-Shabu yang bahan dasarnya dari masakan sea food. Kemudian dari minuman itu ada es durian pan cake sebagai

MENU International food ada di Kemang Resto.

hidangan penutup bagi para pelanggan,” tambah Wahyu. Dengan kerjasama 8 orang karyawan, Kemang Resto mulai menampakkan hasil dan bisa diterima di lidah masyarakat Kota Padang. Dengan rasa yang diciptakan standar lidah Padang, Kemang Resto siap menghadirkan berbagai masakan yang pastinya ditunggu-

>> Editor : Atviarni

WINDA

tunggu dan dinantikan oleh masyarakat Kota Padang pastinya. Segera datang dan nikmati masakan serta minuman khas international dan national yang diciptakan oleh chef Wahyu Permana yang merupakan chef lulusan Jepang sekaligus owner dari Kemang Resto Padang. (h/mg-win)

>> Penata Halaman : Syamsul Hidayat


RABU, 19 FEBRUARI 2014 19 RABI’UL AKHIR 1435 H

17

JELANG LIGA CHAMPIONS

Tips untuk Seedorf MILAN, HALUAN — AC Milan akan menghadapi Atletico Madrid di babak 16 besar Liga Champions. Carlo Ancelotti mengungkapkan bahwa dia telah berbagi tips dengan pelatih Milan Clarence Seedorf. Ancelotti yang kini menangani Real Madrid tentu paham permainan Atletico. Di musim ini, dia bersama Madrid sudah bertanding melawan Los Rojiblancos sebanyak tiga kali dan memenangi dua pertemuan terakhir yang dimainkan di

ajang Copa del Rey. Jelang laga antara Milan dan Atletico, Ancelotti mengakui bahwa Seedorf telah menemui dirinya untuk bertanya soal tim arahan Diego Simeone itu. Pria yang juga pernah menangani Rossoneri itu

pun memberi Seedorf beberapa resep untuk menghadapi Diego Costa dkk. "Ya, saya sudah bertemu dengan Seedorf, dia adalah teman. Dia bertanya pada saya beberapa informasi soal Atletico Madrid, tapi dia tahu bagaimana untuk menghadapi mereka," ungkap Ancelotti kepada Corriere dello Sport. "Atletico bermain mirip seperti pelatihnya, Simeone. Dan mereka kuat, padu, sulit dilawan, mereka punya mental pejuang," lanjut pria Italia itu.

"Mereka sulit untuk dihadapi, mereka tidak memberi Anda kesempatan. Milan harus memperhatikan serangan balik dan bola-bola

mati," imbuhnya. Milan akan lebih dulu menjamu Atletico di leg pertama pada hari Kamis (20/ 2/2014) dinihari WIB. (h/net)

Hadiah Buat Raul Garcia MADRID, HALUAN — Atletico Madrid puas dengan performa Raul Garcia musim ini yang membuat mereka menghadiahi kontrak baru untuk pemainnya itu. Garcia pun akan berseragam Los Colchoneros hingga 2018. Garcia musim tampil sangat tajam dengan 14 gol di seluruh kompetisi, yang menjadikannya topskorer kedua klub di bawah Diego Costa. Laju apik Atletico di La Liga dan Liga Champions tak lepas dari peran pemain 27 tahun itu. Meski memang tak selalu jadi pilihan utama namun Diego Simeone menyukai Garcia yang serba bisa, karena selain posisi aslinya sebagai gelandang serang, ia juga bisa ditempatkan sebagai striker atau gelandang sayap. Garcia yang dibeli dari Osasuna pada

2007 sudah tampil 261 kali dan membuat 32 gol serta 19 assist, dengan total main 15.731 menit. "Saya senang dengan kesepakatan ini. Baik klub dan juga saya ingin menuntaskannya segera karena saya bahagia bermain di sini," ujar Garcia di situs resmi tim seperti dilansir Sky Sports. "Kini yang harus saya lakukan adalah terus bekerja keras untuk membawa tim meraih target-targetnya. Segalanya berjalan baik dan kami sudah bekerja keras untuk bisa terus seperti ini dalam waktu yang lama," demikian dia. (h/net)

>> Editor : Rakhmatul Akbar

>> Penata Halaman : Syamsul Hidayat


18

RABU, 19 FEBRUARI 2014 19 RABI’UL AKHIR 1435 H

Sriwijaya Menang di Kandang PALEMBANG, HALUAN — Setelah melalui dua laga kandang tanpa kemenangan, akhirnya Sriwijaya FC (SFC) berhasil meraih kemenangan pada laga kandang ketiga, saat menjamu Persijap Jepara, Selasa (18/2) di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang dengan skor 2-1. Dua gol SFC masing-masing diciptakan oleh Asri Akbar menit ke-35 dan Lanchine Kone menit ke-46 melalui titik penalti, sementara gol Persijap dicetak oleh Danial pada menit ke-60. SFC yang tidak ingin gagal di kandang untuk ketiga kalinya, langsung tampil menekan sejak awal babak pertama. Sampai menit ke-30, SFC terus mengurung pertahanan Persijap dengan terus melancarkan serangan ke jantung pertahanan Persijap. Berkali-kali diserang akhirnya gawang Persijap bobol juga pada menit ke-35. Namun bukan Syakir, Kone ataupun Anis Nabar yang menciptakan gol pertama untuk SFC, justru Asri Akbar yang berhasil membawa SFC unggul sementara 1-0 melalui tendangan kerasnya. Unggul 1-0, SFC tambah semangat menyerang. Beberapa peluang kembali dihasilkan, namun sayang hingga babak pertama usai, skor tetap 1-0 untuk SFC. Baru satu menit babak kedua dimulai, SFC sudah berhasil menciptakan kemelut di pertahanan Persijap sehingga memaksa pemain belakang Persijap menjatuhkan Mofu dikotak penalti. Wasit tanpa ragu memberikan penalty untuk SFC yang bisa diselesaikan dengan baik oleh Lanchine Kone. Skor 2-0 untuk SFC. Unggul 2-0 SFC merasa di atas angin. Ini membuat pertahanan SFC lengah. Terus menyerang tim Laskar Wong Kito lengah di pertahanan. Akibatnya lewat serangan balik cepat, Persijap mampu memperkecil kedudukan menjadi 1-2 melalui Danial pada menit ke-60. Sejak menit 80, kedua tim berupaya untuk menambah gol, namun sayangnya hingga pertandingan berakhir, skor tetap 2-1 untuk kemenangan SFC.B.(h/net)

ISL 2014 GROUP 1 1. AREMA 2. PERSIB 3.PELITA 4. PERSIJA 5. SRIWIJAYA 6. SEMEN PDG 7. GRESIK 8. PERSITA 9. PERSIJAP 10.PERSIK 11.BARITO P

4 5 5 3 5 3 4 4 5 4 2

4 3 3 2 2 2 1 1 0 0 0

0 1 1 1 1 0 2 0 1 1 0

0 1 1 0 2 1 1 3 4 3 2

12-1 12 8-4 10 8-5 10 6-3 7 3-4 7 4-3 6 6-6 5 4-7 3 6-12 1 2-11 1 1-4 0

HASIL PERTANDINGAN SELASA (18/2) SRIWIJAYA 2-1 PERSIJAP

PERSIB BANDUNG VS PERSIJA

PT Liga Larang Fans Tim Tamu JAKARTA, HALUAN — Duel klasik antara Persib vs Persija, baik itu yang digelar di Bandung maupun Jakarta, sudah diputuskan tidak boleh dihadiri oleh suporter tim tamu. Kebijakan ini perlu diambil karena pihak LIGA tidak ingin ada korban yang berjatuhan.

LATIHAN— Tim Semen Padang yang masih berada di Bandung menghadapi laga PBR, Jumat (21/2) tengah bersiap diri dengan menggelar latihan di lapangan TNI AD PPI di Bandung Selasa (18/2) sore. Pada latihan ini, pelatih menekankan strategi ball position. MEDIA OFFICER

PSSI Kota Padang Umumkan Pengurus Inti PADANG, HALUAN — Ketum Asosiasi PSSI Kota Padang Drs Arsil MPd mengumumkan posisi penting dalam jajaran staf kepengurusan PSSI Kota Padang periode 2014-2018. Nama-nama tersebut diumumkan langsung Arsil didampingi Wakil ketua Umum, Joni Efendi dalam jumpa pers pada Senin (17/2). Nama-nama tersebut adalah Asrizal yang menjabat sebagai Exco I, Yulius Dede sebagai Exco II, Emral Abus sebagai Exco III, Don Marma sebagai Exco IV, dan terakhir Nofrialdi Nofisastera sebagia Exco V. Exco yang terpilih tersebut nantinya akan bekerja sesuai tugasnya yang telah ditetapkan menurut statuta PB PSSI. Untuk selanjutnya pengurus ini akan menga-

dakan pertemuan dalam waktu dekat guna membahas program-program dan akan membentuk sekjen dan juga 16 komite di dalam kepengurusan baru tersebut. Drs. H. Arsil mengatakan saat ini rencananya ke depan sebagai Ketua Umum baru tidaklah terlalu banyak muluk tetapi lebih mengutamakan kinerja semaksimal mungkin dengan memulai dari awal untuk memebenahi hal-hal yang sempat terbengkalai selama ini tanpa menghilangkan yang sudah ada sebelumnya. Arsil menambahkan bahwa kinerjanya dalam memimpin PSSI Kota Padang ini berprinsip pada kebersamaan dan kerja keras dengan merangkul semua pihak yang berkecimpung dalam

persepakbolaan kota Padang. Arsil juga meminta khusus untuk penugasan wasit di Kota Padang ini agar tidak ada pengelompokkan atau pemblock-an dalam penugasannya. Karena selama ini dia melihat adanya pengelompokkan kinerja wasit di berbagai kompetisi yang diadakan. “Kalau dalam membangun sepakbola saya rasa dengan membagi-bagi kinerja wasit itu bukanlah suatu bentuk yang sehat, karena didalam olahraga salah satunya adalah membuat orang fair,” terang Arsil. Menurut Arsil jika seorang wasit itu meiliki kinerja yang baik, mempunyai sertifikat, dan dia aktif maka sebaiknya wasit tersebut ditugaskan dalam setiap kompetisi atau pertandingan. Kecua-

li wasit tersebut memang tidak pernah aktif meskipun mempunyai lisensi tinggi. Kemudian program yang menjadi target Arsil yang juga merupakan Dekan Fakultas Ilmu Keolahragaan UNP ini adalah menggairahkan atau menghidupkan kembali persepakbolaan di Kota Padang. Salah satunya dengan mengadakan kembali kompetisi yang dulu pernah diadakan. Selain itu, Arsil juga mencanangkan pembentukan tim sepakbola Padang untuk tampil di Porprov nanti, dengan melakukan seleksi pemain dari beberapa utusan SSB yang diminta. Menurut Arsil, Kota Padang ini memiliki potensi yang sangat besar untuk bisa maju dalam hal apapun khususnya sepakbola. (h/ mg-rif)

Pembahasan ini tidak hanya dilakukan sepihak oleh LIGA. Pertemuan dengan pihak Persija dan Persib sudah dilakukan, dan beberapa hal harus ditaati untuk mengurangi potensi kericuhan. Pertemuan lebih awal juga dilakukan untuk menghindari pembuatan kebijakan yang mendadak. “LIGA tetap yakin pertandingan Persib vs Persija akan terlaksana. Keputusan tidak membawa supporter tamu sudah dikonfirmasi oleh manajemen, untuk menjaga nilai keolahragaan. Untuk mengurangi ekses negatif mulai dari dampak resiko konflik di lapangan dan kerusuhan hingga jatuh korban maka liga dengan tegas tidak membolehkan tim tamu membawa fansnya,” kata Joko Driyono, CEO PT Liga Indonesia. Menurut Joko, duel ini selain tidak didukung suporter tim tamu, keamanan dan kenyamanan para pemain harus diutamakan. Hal itu menjadi hal yang wajib diberikan panitia pelaksana (panpel) pertandingan. "Peraturan ini bukan untuk disepakati atau tidak. Yang jelas ini aturan harus dilaksanakan untuk kedua tim. Jika tidak maka urusannya dengan komisi disiplin (Komdis)," tegas Joko di Hotel Aston, Bandung, Selasa (18/2). "Kita berharap, setiap tahun menjadi lebih baik. Pertandingan nanti kita ingin lindungi agar hal yang tidak sportif dan hal buruk sepakbola tidak terjadi," lanjutnya. Direktur PT Persib Bandung Bermartabat (PT PBB) Risha Adi Widjaya mendukung keputusan LIGA terkait larangan suporter tim tamu dalam mendukung langsung dalam duel tensi tinggi antara Maung Bandung kontra Persija Jakarta. Menurutnya, pihak Persib akan menyiapkan segala kebutuhan untuk menunjang suksesnya duel bertajuk laga klasik itu. Pengajuan keamanan dan berbagai hal lain sudah mulai disiapkan untuk laga yang berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (22/2) mendatang. "Persib pada prinsipnya mendukung apa yang disampaikan PT Liga Indonesia. Kita akan mengikuti aturan main. Segala hal akan kita siapkan agar laga klasik ini berjalan dengan baik," kata Risha, Selasa (18/2). Risha menilai, Bobotoh pun sudah sangat dewasa dalam mendukung Persib saat ini. "Kami berharap pertandingan nanti terlaksana dengan baik. Sebab pertandingan sebelumnya pun berjalan dengan baik. Saya mengimbau kepada Bobotoh, mari kita tunjukkan kedewasaan dan sportifitas kita," imbuhnya. Sementara itu, manajer Persija Jakarta, Asher Siregar juga mengaku siap melaksanakan apa yang menjadi keputusan LIGA. Ia pun berharap, pertandingan dapat berjalan dengan lancar. "Kita apresiasi kepada LIGA. Kita tidak ingin investasi sepak bola ini siasia. Sepak bola, kenyamanan pemain sangat diutamakan tanpa ada rasa ketakutan," ucapnya.(h/net)

Perbasi Gelar Penataran Wasit dan Pelatih PADANG, HALUAN — Pengurus Cabang Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (Pengcab Perbasi) Kota Padang menggelar pelatihan wasit dan pelatih Basket sejak Selasa (18/ 2) hingga Kamis (20/2) di GOR HTT, Pondok, Padang. Kegiatan ini, diikuti 27 orang wasit dan pelatih dengan instruktur dari Perbasi Sumbar. Ketua Perbasi Kota Padang, Albert Indra Lukman menyebut penataran wasit dan pelatih level C merupakan program tahunan dari Perbasi Padang sebagai solusi dalam meningkatkan kualitas SDM Wasit dan Pelatih di Kota Padang. “Kita tidak hanya fokus pada pembinaan atlet namun kualitas wasit dan pelatih juga digembleng dengan harapan menambah pengetahuan mereka. Jika mereka sudah punya lisensi C, tentu mereka bisa melangkah ke grade yang lebih tinggi, yakni level B,” ujar anggota DPRD Padang ini. Diharapkan Albert peserta nantinya mampu mengembangkan ilmu yang diperoleh,

khusus Pelatih nantinya bisa mengembangkan kemampuan dengan menerapkan ilmu dan pengetahuan selama mengikuti pelatihan, begitupun Wasit yang notabene syarat mutlak dalam menggulirkan kompetisi di daerah.

Dalam sesi penataran kemarin terdapat 13 Wasit dan 14 Pelatih yang ambil bagian yang berasal dari mantan atlet amatir. Selain penyampaian materi jaga dilakukan tes fisik seperti tes kebugaran. (h/mat)

KETUA Perbasi Padang, Alber Hendra Lukman memberikan pengarahan pada peserta penataran wasit-pelatih Lisensi C di GOR HTT. RAKHMATUL AKBAR

>> Editor : Rakhmatul Akbar

>> Penata Halaman : Jefli


RABU, 19 FEBRUARI 2014 19 RABI’UL AKHIR 1435 H

19

KASUS BANK CENTURY Nasib Roger Tergantung Hakim JAKARTA, HALUAN — Kepala Polisi Sektor Pulogadung, Komisaris Polisi Zulham Effendy mengatakan, pihaknya tidak berwenang menentukan apakah Roger Danuarta bisa direhabilitasi atau harus ditahan. “Kewenangannya nanti ada pada hakim,” kata dia kepada wartawan di Polsek Pulogadung, Jakarta Timur, Selasa (18/2). Roger ditemukan tidak sadar di dalam mobil Mercy B 368 RY yang berhenti di tengah Jalan Kayu Putih Tengah, Pulo Gadung pada Minggu (16/2) malam lalu. Di dalam mobil yang dikemudikan Roger seorang diri itu pun, terdapat sejumlah barang bukti berupa daun ganja kering seberat 15,70 gram dalam kemasan, heroin seberat 1,50 gram, alat suntik yang belum dipakai, serta kertas papir untuk melinting ganja. Setelah dites urine pada malam itu juga, diketahui Roger positif memakai heroin. “Tapi semua barang bukti itu sudah diakui Roger sebagai miliknya yang didapatkan dari temannya yang berinisial M,” kata Zulham. Kepada wartawan Roger menyatakan akan meminta agar dirinya tidak ditahan. “Saya minta direhabilitasi,” kata dia. Menanggapi keinginan itu, Zulham mengatakan bisa saja Roger tidak dihukum penjara, namun pengadilan yang berhak menentukan keputusan tersebut. Meski demikian, dia menambahkan, polisi tetap akan melimpahkan kasus ini ke Kejaksaan Negeri Jakarta Timur. “Baru vonisnya rehabilitasi atau penjara ditentukan kemudian,” ujarnya. Saat ini, Roger telah ditahan bersama 2 tahanan lain di dalam sel Polsek Pulogadung. “Dia kami tahan sejak semalam.” Penahanan ini dilakukan sampai berkas pemeriksaan kasus narkoba yang menimpa putra penata rambut Johnny Danuarta itu selesai dan dilimpahkan ke Kejaksaan. “Masa penahanannya 20 plus 40 hari,” tutup Zulham. (h/mtv)

SBY Biarkan DPR-Wapres Perang JAKARTA, HALUAN — Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dipandang membiarkan perang polemik dan saling serang antara DPR dengan Wapres Boediono.Presiden juga tak berusaha menyelesaikan kasus ini secara komprehensif

KEMARAU — Warga mengantre air bersih yang disuplai oleh PDAM di Tanjungpinang, Kepri, Selasa (18/2). Musim kemarau menyebabkan warga kesulitan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari. ANT

IMBI DKI Kikis Citra Negatif Lewat Baksos JAKARTA, HALUAN — Ikatan Motor Besar Indonesia (IMBI) DKI Jakarta tengah giat melakukan aksi penggalangan dana untuk aksi Bakti Sosial (Baksos) membantu korban bencana alam yang melanda negeri ini. Mulai dari banjir bahkan banjir bandang, tanah longsor dan ambles serta Gunung Sinabung, Kelud yang baru meletus seolah tak henti mencoba memporak-porandakan Indonesia. “Kegiatan Baksos ini kami lakukan sebagai wujud kepedulian terhadap saudara sebangsa yang tengah dirundung musibah. Lewat bantuan

medis, menyediakan logistik makanan maupun pakaian layak pakai ini, sekaligus merupakan upaya kongkret kami mengikis citra negatif para pengendara motor gede yang kerapkali digambarkan arogan, raja jalanan dan tak peduli sesama,” kata Tono Supartono, ketua tim Task Force IMBI DKI Jakarta baru-baru ini. Menurutnya, guna lebih optimal dalam menghimpun dana pihaknya menggandeng rekanan yang mereka istilahkan Teman-Teman Pengusaha dari Kelompok Usaha Bakrie (KUB). Dan agar Baksos organisasi

TONO SUPARTONO

pemilik motor bertenaga 500 cc keatas di ibukota benarbenar menyentuh darurat bencana dan selalu siap melakukan tindakan Recovery di kemudian hari, pihaknya memanfaatkan fasilitas Posko tetap TV One. Selain tersebar hampir di semua titik lokasi bencana, juga mengantongi legalitas dari Departemen Sosial untuk segala aktivitasnya. Tentang kapan Baksos ke Sinabung direalisasikan, Firman Muis didampingi Yoyo Subandrio – Bendahara dan Sekum IMBI DKI menyatakan, waktunya disesuaikan dengan penyerahan bantuan Posko tetap TV One. “Yang jelas sudah dapat direalisasikan pekan depan. Karena penggalangan bantuan sudah kami rintis sejak minggu ketiga Januari lalu,” ujar Firman seraya menjelaskan penggalangan dana yang dihimpun melalui rekening IMBI DKI Nomor Rekening 017.01.00059.00.5 CIMB Niaga dan dana yang masuk akan segera di transfer ke rekening TV One. Selain menggalang dana dan melakukan Baksos, IMBI DKI juga menyiapkan event Safety Riding Clinic. Kegiatan ini akan dilakukan secara gratis untuk para anggotanya. “Kami akan bekerja sama dengan pihak Kepolisian,” tambah Sekum, Yoyo Subandrio. Intinya aktivitas tersebut yakni panduan bagaimana berkendara Moge secara aman, nyaman dan tidak mengusik pengguna jalan raya lainnya. “Tertib lalu lintas dan keselamatan (Zero Accident) menjadi misi utama kami,” kata Tono. (h/atv/*)

Menurut Akbar Faizal, Ketua Bidang Politik Pemerintahan DPP Partai NasDem, Presiden seolah membiarkan aksi saling sandera DPR-Wapres terus berlangsung di tengah upaya membongkar kasus bailout Bank Century menemui kesulitan. Presiden juga dianggap tak pernah berusaha menyelesaikan kasus bailout Bank Century secara komprehensif. Padahal, dari berbagai dokumen -termasuk tiga surat Mantan Menkeu Sri Mulyani kepada Presidenmenunjukkan Presiden sebenarnya mengetahui detil kasus ini. Namun, dalam pidato resmi pada 3 Maret 2013 menanggapi hasil kerja Pansus Century, Presiden mengaku tak tahu dan tak pernah dilapori keputusan bailout tersebut. “Kita bertanya-tanya siapa yang melakukan kebohongan publik? Sri Mulyani atau Presiden?” kata Akbar yang juga mantan anggota Pansus dan Timwas Century, Selasa kemarin. Menurut Akbar, banyak

hal yang harus dijelaskan Presiden termasuk pernyataan Wapres Boediono bahwa keputusan bailout Century adalah tanggungjawab Lembaga Penjamin Simpanan (LPS). Padahal, pada pasal 2 ayat 4 UU LPS disebutkan bahwa LPS bertanggungjawab kepada Presiden. Terpisah, Pengamat politik Charta Politika Yunarto Wijaya menilai tingkah DPR saat ini menunjukkan mereka tengah bermain sinetron politik. Karena tidak ada alasan baik secara tata negara, politik atau hukum yang menjadi argumentasi kuat bagi DPR memaksa Boediono datang. Dari segi hukum tata negara, jika DPR sungguhsungguh ingin menuntaskan kasus Century, seharusnya bisa mengajukan hak menyatakan pendapat. “Tapi ini tidak dilakukan karena mereka terikat koalisi, menteri-menteri dari partai mereka masih di kabinet. Mereka sadar ini tidak bisa dipaksakan,” imbuhnya. (h/mtv)

KPK Segera Periksa Catherine Wilson JAKARTA, HALUAN — Model papan atas Catherine Wilson dijadwalkan akan menjalani pemeriksaan oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi, Senin depan. Catherine akan diperiksa terkait kasus tindak pidana pencucian uang yang dilakukan oleh Tubagus Chaeri Wardana alias Wawan. “Catherine Wilson kemungkinan besar akan diperiksa Senin pekan depan,” kata Juru Bicara KPK, Johan Budi, Selasa (18/2). Pemeriksaan tersebut merupakan penjadwalan ulang setelah pada panggilan sebelumnya, Jumat lalu, surat panggilan tidak sampai ke Catherine. “Diharapkan yang bersangkutan hadir untuk memberikan keterangan,” kata Johan. KPK tengah gencar membidik sejumlah aset yang diduga terkait pencucian uang adik Gubernur Banten Ratu Atut Chosiyah.

Termasuk, memeriksa sejumlah artis yang diduga menjadi pihak tempat mengalirnya dana Wawan. Sebelumnya, KPK telah memeriksa artis dan model cantik Jennifer Dunn sebagai saksi pencucian uang Wawan. Jennifer dikonfirmasi terkait mobil Vellfire putih yang disita KPK dari rumah Jennifer beberapa waktu lalu. KPK menduga mobil tersebut terkait pencucian uang Wawan. Wawan disangka KPK melakukan tindak pidana pencucian uang karena melanggar pasal 3 dan atau pasal 4 Undang-undang Nomor 8 tahun 2010, Juncto pasal 55 ayat (1) ke 1 KUHP. Adik dari Ratu Atut itu juga diduga melanggar pasal 3 ayat 1 dan atau pasal 6 ayat 1 Undang-undang Nomor 15 thn 2002 sebagaimana telah diubah pada Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2003, Juncto pasal 55 ayat (1) ke-1 KUHP. (h/vvn)

>> Editor : Dodi Nurja

>> Penata Halaman : Syahrizal


20

RABU, 19 FEBRUARI 2014 19 RABI’UL AKHIR 1435 H

Masyarakat Diimbau Lakukan Kir Kendaraan PAINAN, HALUAN — Kepala Bidang Perhubungan Darat di Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Pessel Rafli menghimbau masyarakat pengemudi kendaraan supaya melakukan pengujian kendaraan (KIR) untuk mengetahui layak atau tidaknya beroperasi. Penentuan kelayakan kendaraan tersebut sangat penting untuk keselamatan penumpang agar terhindar dari bahaya kecelakaan lalulintas. Data kendaraan yang wajib uji pada unit PKB di dinas Dishub Pessel selama tahun 2013 mencapai 3.407 dengan jenis mobil penumpang umum berupa oplet, bus, mobil barang berupa truk dan mobil tangki.(h/mjn)

BERBAHAYA — Angkutan umum terlihat parkir menunggu penumpang menempati bibir jalan yang sempit di Salido Kecamatan IV Jurai Pessel. Kondisi ini rawan terhadap keselamatan lalu lintas di jalan raya. M JONI

Produksi Ternak Sapi Ditingkatkan dengan IB PAINAN, HALUAN - Pesisir Selatan mengembangkan teknologi inseminasi buatan (IB) untuk meningkatkan produksi ternak sapi. Selain Inseminasi buatan yang menerjunkan tenaga ahli besutan Disperthornakbun Pessel itu juga diiringi dengan peningkatan kapasitas peternak. Kini, produksi ternak di Pesisir Selatan terus mengalami peningkatan. Peningkatan produksi ternak tersebut perlu diiringi

dengan tatalaksana peternakan konvensional. Kepala Dispertahornakbun Pessel Afrizon Nazar menye-

butkan, pertumbuhan atau produksi ternak idealnya harus diiringi dengan tata kelola peternakan. Masyarakat belum sadar bahwa dengan mengelola secara konvensional akan menguntungkan lebih banyak. “Misalnya, peternakan sapi, kerbau, kambing. Hingga kini sebagian besar masyarakat pemilik ternak masih belum melaksanakan tata kelola yang baik. Bahkan yang memiriskan, ternak dibiarkan lepas begitu

saja,” ungkap Afrizon. Dikatakannya, dibanding tahun 1990 jumlah ternak sapi jauh lebih besar yakni 90.000 ekor lebih sementara tahun 1990 hanya sebesar 80 ribu saja. Kerbau saat ini 30 ribu ekor lebih naik sekitar 12 ribu ekor. Kambing 35 ribu ekor yang sebelumnya hanya 11 ribu ekor. “Jadi pada prinsipnya produksi selalu membaik dengan pertambahan sekitar 500-an ekor setiap tahun pada ternak sapi.

600-an ekor pada ternak kerbau dan 1.000 lebih pada ternak kambing,” kata Afrizon Nazar. Disebutkannya, Pesisir Selatan saat ini adalah salah satu daerah di Sumbar yang memiliki populasi ternak terbesar. Namun khusus populasi unggas jenis ayam kampung 17 tahun terakhir cenderung stagnan dan turun naik. “Selanjutnya produksi ternak berbanding lurus dengan produksi daging. Angka produksi

Bupati Bantah Tak Siap Lepas Enam Kecamatan

Sekiranya penolakan itu benar adanya, maka proses pemekaran bisa dihentikan. Sekali lagi saya katakan, observasi hanyalah tangga awal dalam sebuah proses pemekaran

TURMAN SITORUS

Soal Pemekaran, Semua Pihak Harus Satu Suara PAINAN, HALUAN — Turman Sitorus, Ketua Tim Observasi Calon DOB Direktorat Penataan Daerah Otonomi Khusus dan DPOD Ditjen Kemendagri mengingatkan, seluruh elemen di Pesisir Selatan harus satu suara dalam pengajuan pemekaran kabupaten tersebut. Sekiranya ada laporan kelompok tertentu yang menolak pemekaran, maka proses pemekaran dihentikan, apa lagi jika ada kecamatan “pinjaman”. Hal itu dikatakan Turman Sitorus, Selasa (11/2) lalu, saat observasi Calon DOB Renah Indojati yang diusulkan Pemkab Pessel untuk jadi DOB. Menurutnya, proses pemekaran membutuhkan tahapan yang banyak dan panjang, oleh sebab itu seluruh elemen di Pesisir Selatan satu suara. “Sekiranya setelah saya kembali ke Jakarta lalu ada laporan atau sanggahan terkait pemekaran ini, maka Kemendagri akan menghentikan proses pemkaran tersebut,” katanya. Laporan kelompok tertentu menurutnya, juga menjadi data penting bagi Kemendagri untuk pembahasan berikutnya. Jadi untuk itu, pihaknya sangat terbuka dengan pihak manapun yang memberikan informasi. Dari informasi itu pihak Kemendagri akan melakukan cek kelapangan. “Sekiranya penolakan itu benar adanya, maka proses pemekaran bisa dihentikan. Sekali lagi saya katakan, observasi hanyalah tangga awal dalam sebuah proses pemekaran,” katanya lagi. Dia juga mengingatkan Pemkab Pessel, sejumlah masalah dalam proses pemekaran kabupaten biasanya muncul dari ketidak samanya cara pandang kelompok kelompok yang ada di masyarakat. “Selain itu, kami juga mengingatkan terkait asset jangan sekali sekali membuat laporan yang salah, termasuk dengan kesiapan calon ibu kota. Khusus calon ibu kota yang paling penting adalah surat yang menyatakan kawasan itu telah diserahkan kepemrintah,” katanya lagi. (h/har)

PAINAN, HALUAN — Sekda Pessel Erizon meluruskan isu yang menyebutkan Bupati Pessel Nasrul Abit belum siap melepas enam kecamatan jadi DOB. “Isu yang menyebutkan bahwa bupati tidak mau melepas enam kecamatan menjadi Calon DOB adalah isu yang salah dan tidak bertanggung jawab. Sekali lagi saya tegaskan bupati dari awal sangat mendukung perjuangan pemekaran Kabupaten Pesisir Selatan,”

katanya. Sebagai bukti bahwa bupati siap melepas enam kecamatan yang terdiri dari Air Pura, Pancung Soal, Basa IV Balai Tapan, Ranah IV Hulu Tapan, Lunang dan Sialut jadi DOB, Pemkab selalu menyediakan anggaran untuk melakukan kajian pemekaran. Lalu bukti lainnya, usulan pemekaran itu sebenarnya berasal dari Pemerintahan Kabupaten Pesisir Selatan dalam hal ini Bupati Pessel dan atas Persetujuan

DPRD. Setelah itu disampaikan ke Pemerintahan Provinsi Sumatera Barat dan akhirnya dibahas di Kemendagri. “Kemudian jabatan jabatan strategis di Pemkab Pessel yang berkaitan dengan pemekaran dan kawasan selatan kabupaten itu dipercayakan kepada pegawai yang pernah mengabdi sebagai camat di eks kecamatan pancuang Soal yang lama. Tujuannya agar proses pembuatan dokumen pengajuan pemekaran dapat

terlaksana dengan baik,” katanya. Jikalau RUU DOB RIJ disahkan jadi UU oleh DPR RI, maka Pemkab Pessel juga telah bersiap siap menyediakan anggaran salama dua tahun, setiap tahun Rp5 miliar. “Juga berbagai kebutuhan termasuk menyiapkan SOTK juga telah dipersiapkan untuk Calon DOB Renah Indojati. Oleh karena itu tidak ada alasan yang bisa menyudutkan bupati,” katanya lagi. (h/har)

Musim Tanam Pertama 2014 Sudah Selesai PAINAN, HALUAN — Musim tanam pertama di Pesisir Selatan yang berlangsung pada Januari hingga Februari 2014 berlangsung dengan baik. Ditargetkan, pada akhir Juni 2014 seluruh kawasan yang melangsungkan musim tanam pertama tahun ini telah panen. Kepala Dinas Pertanian Tanaman Pangan Hortikultura, Peternakan dan Perkebunan Afrizon Nazar menyebutkan, masa tanam pertama pada tahun ini sudah sesuai dengan rencana. Tidak ada kendala berarti pada pelaksanaan musim tanam pertama tahun ini, baik suplai benih maupan pupuk.

“Ketersediaan benih untuk petani cukup dan memadai diawal tahun ini. Benih untuk Pesisir Selatan selain berasal dari penangkaranyang ada di daerah itu, juga dipasok dari perusahaan yang menyediakan benih atas kerjasama Pemkab,” katanya. Sementara terkait pengairan, pada beberapa wilayah memang tidak bisa diairi dengan irigasi. Namun meski demikian, cuaca sangat mendukung untuk melakukan pengolahan lahan. “Kini kan musim penghujan, maka lahan lahan yang belum terjangkau irigasi sawahnya dapat terairi,” katanya.

Dikatakannya, untuk mengantisipasi hama dan serangan musuh tanaman, dinas melalui petugas di lapangan memandu petani untuk menyelenggarakan tanam serentak. Pada kawasan yang sehamparan atau tidak terpisah maka disini harus dilaksanakan tanam serentak. “Pola tanam serentak ini sangat banyak manfaatnya. Selain untuk mengurangi serangan hewan gulma dan hewan pengerat, maka juga akan meringankan biaya produksi,” katanya. Afrizon juga menyebutkan, musim tanam pertama yang telah dimulai pada pertengahan Januari ini juga

merupakan strategi untuk mengatasi melonjaknya harga beras memasuki awal tahun ini. “Arti kata, pada akhir Juni atau awal Juli, petani kita sudah panen. Petani akan lebih ringan bebannya di saat memasuki bulan puasa yang diperkirakan berlangsung beberapa waktu setelahnya,” kata Afrizon. Dia juga menyebutkan, bagi kawasan yang betulbetul tidak bisa digarap, maka dinas yang dipimpinnya menyarankan agar petani melakukan penanaman tanaman alternatif, misalnya jagung, kacangkacangan ataupun umbiumbian. (h/har)

Coldstorage Disosialisasikan kepada Nelayan PAINAN, HALUAN — Fungsi coldstorage PPI Kambang, Kecematan Lengayang perlu disosialisasikan kepada nelayan. Salah satu fungsinya, membantu nelayan untuk menjaga kestabilan harga ikan di pasaran. Di saat produksi berlimpah dan harga murah, maka nelayan dapat menyimpan sementara ikan mereka di coldstorage PPI Kambang. Staf pada PPI Kambang Yendi S.Sos menyebutkan, saat ini coldstorage PPI Kambang dalam persiapan penggunaan. Untuk penggunaan, PPI perlu melakukan sosialisasi kepada masyarakat nelayan. “Memang perlu upaya sosialisasi agar masyarakat memahami pentingnya keberadaan colstorage. Hingga kini warga nelayan di sekitar Kambang masih melakukan upaya tradisionil ketika hasil tangkap berlimpah,” katanya menjelaskan. Warga menurut Yendi, masih menganggap coldstorage ini sebagai inovasi baru. Inovasi baru itu perlu disosialisasikan lebih mendalam. “Kebiasaan nelayan kita, bila produksi berlimpah ikan

akan dijual murah, atau paling tidak akan dilakukan upaya pengasinan atau pengeringan. Langkah itu bukan tidak baik, akan tetapi dengan coldstorage harga ikan lebih baik ketika dilepas ke pasaran,” katanya. Dikatakannya, coldstorage PPI Kambang jika telah berfungsi dan dapat diterima para nelayan maka dapat berfungsi untuk menjaga harga ikan di pasaran. Ikan bila melimpah dapat disimpan disini, namun ketika harga ikan membaik dan tangkapan nelayan rendah ikan tersebut dapat dijual dengan harga lebih baik. Wakil Bupati Pessel Editiawarman mengingatkan nelayan didaerah itu agar segera menuju pulau dan berlindung disana jika cuaca memburuk di laut. Akhir akhir ini cuaca yang tidak besahabat sering membuat repot nelayan, oleh karena itu langkah langkah penyelamatan bagi nelayan perlu ditingkatkan. Menurut Editiawarman, nelayan yang melaut antara Kepulauan Mentawai dan Pessel masih memiliki peluang besar untuk menyelamatkan diri dan berlindung kepulau sekiranya

cuaca memburuk. Perairan Pesisir Selatan memiliki banyak pulau yang dapat dimanfaatkan nelayan untuk menyelamatkan diri sekiranya cuaca tidak memungkinkan bagi nelayan untuk bertahan di laut. “Segerah menuju pulau terdekat jika datang badai kuat, dengan demikian potensi kecelakaan dilaut bisa diminimalisir. Soalnya dengan segera menyelamatkan diri kepulau lalu terjadi hal yang tidak diinginkan maka potensi untuk ditemukan lebih besar. Jadi jangan bertahan dilaut sekiranya hal itu membahayakan,” kata Editiawarman. Menurutnya, dengan menyelamatkan diri ke pulau maka peluang untuk segera mendapatkan pertolongan lebih besar dari petugas patroli laut. Soalnya akan ada patroli pulau pulau di kawasan Pesisir Selatan. Pengawasan terhadap pulau tidak hanya sekedar mendata, tetapi juga mengawasi aktivitas dan statusnya. Disebutkannya, upaya mengawasi pulau di wilayah perairan Pesisir Selatan terus dilaksanakan, misalnya dengan adanya patroli yang dilakukan Dinas Ke-

lautan dan Perikanan Pesisir Selatan.Bila ada nelayan yang terdampar akan segera di tolong. “Pemerintah senantiasa memantau pulau pulau yang ada di kawasan Pesisir Selatan, bahkan pada beberapa pulau yang diang-gap strategis sengaja ditempatkan petugas misalnya Pulau kerabak yang dijadikan sebagai kawasan konservasi penyu,” katanya. Disebutkannya, Pessel memiliki setidaknya 50 pulau. Pulau-pulau tersebut hanya sebagian kecil berpenghuni, sebagian besarnya tidak. “Untuk itu tentu pemberdayaan masyarakat nelayan penting dilakukan pemerintah untuk mengawasi pulau,” katanya. (h/har)

daging didaerah ini 2.217 ton atau rata rata 5,01 kg per penduduk pertahun. Ini juga berkaitan dengan konsumsi rata rata, dimana rata rata konsumsi daging hanya 3,53 kg perpenduduk yang berarti daerah ini menjual hasil ternak ke daerah lain,” katanya. Produksi tersebut dapat dipacu dua kali lipat jika masyarakat peternak sadar bahwa dengan beternak konvensional menguntungkan. (h/har)

350 Hektar Lahan Disiapkan untuk Pertanian PAINAN, HALUAN — Sekitar 350 hektar lahan tidur di Rawang Gadang Limau-Limau Kecamatan Bayang Utara saat ini dipersiapkan untuk lahan pertanian dengan berbagai jenis tanaman yang menghasilkan dalam mendongkrak ekonomi masyarakat. Rawang Gadang merupakan areal yang potensial dan subur, namun selama ini belum digarap menjadi lahan produktif. Camat Bayang Utara Asril Pitir akan mengajak dinas terkait untuk dapat berkunjung ke daerah yang subur dan potensil tersebut agar dapat menjadi perhatian terutama juga membantu meringankan masyarakat tani berupa bantuan bibit, pupuk dan lainnya. (h/mjn)

KPU Minta Dana Kampanye Tahap II Dilaporkan PAINAN, HALUAN — Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Kabupaten Pesisir Selatan mengingatkan kepada peserta Pemilu 2014 supaya melaporkan dana kampanye tahap ke- 2 dengan batas akhir 2 Maret 2014. Bila tidak dilaporkan, bakal dicoret dari peserta Pemilu. Ketua Divisi Hukum, Organisasi dan Pengawasan KPUD Pessel Toni Marsi mengharapkan kepada peserta Pemilu dan calon anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) suyapa dapat melaporkan dana kampanye secara terbuka dan jujur agar tidak menimbulkan masalah yang tidak diharapkan. Laporan pengunaan dana kampanye dari Parpol dan calon anggota DPD RI kepada KPUD merupakan proses yang sangat penting bagi peserta Pemilu, sesuai UU Nomor 8 tahun 2012 dan Peraturan KPU Nomor 17 tahun 2013, di mana dana kampanye yang berasal dari sumbangan perseorangan kepada Parpol tidak boleh melebihi Rp 1 miliar, sedangkan sumbangan kelompok perusahaan non pemerintah maksimal Rp 750 juta. Ketua Panwaslu Kabupaten Pessel Dori Hambali mengatakan, pihaknya bersama anggota akan terus mengawasi laporan dana kampanye kemudian kebenaran laporan penggunaan dana kampanye parpol dan caleg dilaporkan ke KPU karena dana yang digunakan caleg tersebut supaya bisa dipertanggungjawabkan secara admnistratif dan secara moral. (h/mjn)

Kondisi Gelanggang Olahraga (GOR) H Ilyas Yaqub yang menjadi kebanggaan masyarakat dan pemerintah Pessel tampak tak terawat. M JONI >> Editor : Nova Aggraini

>> Penata Halaman : David Fernanda


RABU, 19 FEBRUARI 2014 19 RABI’UL AKHIR 1435 H

Ayu Ting Ting

Anak Ayu Ting Ting Tak Pakai Nama Enji SUAMI Ayu Ting Ting, Hendry Baskoro alias Enji protes saat menerima surat gugatan istrinya yang meminta hak asuh anak. Dikatakan kuasa hukum Enji, Hotman Paris, kliennya kaget melihat nama anaknya yang mirip dengan ayah Ayu. Dalam surat yang diterima sepekan lalu itu tertulis kalau Ayu menuntut hak asuh anak yang bernama

Bilqis Khumairah Razak yang lahir di RSU Bunda, Jakarta pada 31 Desember 2013.

“Dia (Enji) terkejut melihat nama anaknya mirip nama kakeknya Abdul Razak,” kata Hotman di Kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (18/2). Hotman melanjutkan, Enji menilai hal itu bisa mengakibatkan orang banyak yang bertanya siapa ayah dari anak itu. “Enji sangat protes kenapa bukan Hendarso,

sehingga orang akan bertanya bapaknya siapa,” lanjutnya. Saat ini, pihak Enji tengah mencari tahu terkait akta kelahiran anaknya di rumah sakit, tempat Ayu melahirkan. “Kita lagi investigasi di surat lahir di rumah sakitnya. Di situ kan ada nama orangtuanya,” tukasnya. (h/kpl)

Saipul Jamiell Akan Jenguk Dewi Perssik PEDANGDUT Saipul Jamiell berencana menjenguk mantan istrinya, Dewi Perssik yang saat ini sudah 4 hari mendekam di Rumah Tahanan (Rutan) Pondok Bambu, Jakarta Timur. “Belum nengok. Kasihan lah. Dukung tetap. Kalau ga ada halangan Rabu ini. Rencana hari ini, tapi ada kerjaan. Paling 2 jam nanti. Lihat keadaan dia. Kata maminya sih teman selnya baik-baik. Tapi maminya kadang suka nutupin, biar masyarakat ga ikut khawatir,” kata Saipul di Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan. Prihatin, itulah yang dirasakan oleh Saipul Jamiell atas apa yang dialami oleh pemilik goyang gergaji itu. Ia juga merasa aneh ketika kasus cakar-cakaran dengan Julia Perez ini tetap dilanjutkan setelah ada hukuman percobaan dari pengadilan.

FILM ‘ME & YOU VS THE WORLD’

INDRA BEKTI

Petualangan Romantis Rio dan Dhea

Cukupkan 2 Anak

SETELAH cukup lama dinanti, drama percintaan bertajuk ME & YOU VS THE WORLD merilis teaser trailer. Dalam trailer berdurasi tak sampai satu menit tersebut, penonton akan dikenalkan dengan para pemain termasuk kilasan ceritanya. Tokoh Jeremy sendiri diperankan oleh Rio Dewanto. Sementara karakter Sera yang ceria diplot

21

kepada Dhea Seto. Dikisahkan, Jeremy merupakan seorang pria dewasa pekerja kantoran. Ia kemudian memulai petualangannya bersama seorang anak SMA, Sera. Bersama, mereka menjalani berbagai pengalaman seru dan romantis. Syuting film ini tak hanya dilakukan di Jakarta, Indonesia. Namun ada beberapa adegan yang juga diambil di India. Tampak

dalam sebuah adegan Jeremy menari-nari India bersama Sera. Me and You Versus the World diarahkan sutradara Fajar Nugros yang sukses membesut Cinta Brontosaurus. Film ini diproduksi oleh Rapi Films dan dijadwalkan rilis pada April 2014. Bintangbintang yang ikut memerankannya antara lain Atiqah Hasiholan, Bucek Depp dan Manohara Pinot. (h/kpl)

MUNGKIN masih banyak masyarakat yang memiliki semboyan banyak anak, banyak rezeki. Tapi tidak dengan Indra Bekti. Presenter ini justru merasa cukup memiliki 2 anak saja. “Dua cukup biar kita hidupnya sejahtera ya, biar bisa punya planing bagus. Orang dulu bilang banyak anak banyak rezeki. Tapi sekarang ini, banyak rezeki yang harus dicari,” kata Indra di RS Brawijaya, Jakarta Selatan (17/ 2). Seperti diketahui, pasangan Indra Bekti dan Aldilla Jelita baru saja dikaruniai putri kedua yang diberi nama Amabell Eleanor Indra Bekti.

Indra merasa bahwa saat ini biaya hidup sedemikian besar. Karenanya secara logika, semakin banyak anak, tentu akan lebih

“Denger pertama kasihan aja. Prihatin. Agak aneh saat tetap dilanjutkan. Kan dia udah kena hukuman percobaan. Saya denger dia juga belum dapat surat pemanggilan, kan lucu,” lanjutnya. Ia pun berharap kepada media untuk tidak mengekspos yang negatif tentang Dewi Perssik. Karena saat ini ia tengah dirundung musibah. Selayaknya sebagai sesama manusia, bisa mendukung terutama morilnya. “Media jangan bikin berita yang aneh-aneh. Ibarat udah jatuh, ketimpa tangga. Ada berita naik mobil mewah ke rutan, itu kan hak pribadi,” tuturnya. “Kalau ga punya mobil bisa jadi ya, pakai mobil tahanan. Kan ga mungkin naik ojek. Dewi kan bukan tahanan korupsi. Kasus pribadi. Kayak ga ada kasus lain yang perlu diselesaikan,” tandasnya. (h/kpl)

banyak beban finansial yang harus dikeluarkan. Dikhawatirkan, kalau memiliki anak banyak, tak mampu menyejahterakannya. “Maksudnya, anak itu kan titipan Allah. Tetapi sekarang ini kan biaya hidup tinggi. Jadi 2 anak cukup agar bisa hidup sejahtera dan tidak bermasalah ekonomi,” lanjutnya. Memang, kedua anak Indra Bekti berjenis kelamin perempuan. Bagi sebuah rumah tangga, memiliki anak dengan jenis kelamin berbeda dianggap sebuah kelengkapan. “Ya untuk saat ini, (yakin) dua aja,” tandas Dilla. (h/kpl)

>> Editor : Devi Diany

>> Penata Halaman : Syahrizal


22

RABU, 19 FEBRUARI 2014 19 RABI’UL AKHIR 1435 H

Lomba Cipta TTG Tahun 2014 Digelar PARIAMAN, HALUAN — Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa Kota Pariaman menggelar kegiatan lomba merancang teknologi tepat guna (TTG) tahun 2014 untuk meningkatkan inovasi terhadap peningkatan dan pengembangan pemanfaatan TTG di tengah-tengah masyarakat. Menurut Kepala BPM-Pemdes Lanefi kepada Haluan, Selasa (18/2), teknologi tepat guna adalah salah satu teknologi yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan dapat menjawab permasalahan masyaarakat. Teknologi ini tidak merusak lingkungan, dapat dimanfaatkan dan dipelihara dengan mudah oleh masyarakat serta menghasilkan nilai tambah dari aspek ekonomi. Peralatan ini bisa berbentuk alat atau mesin yang dapat dimanfaatkan secara mudah dan murah oleh berbagai lapisan masyarakat untuk membantu alat pengiris keripik, mesin pembuat kompos, kompor briket dan lainnya. Lanefi yang didampingi Kabid UMTTG, Khairat, menyebutkan, kriteria alat yang dilombakan itu, diantaranya adalah merupakan karya inovasi teknologi harus asli dan orisinil serta dapat dipertanggungjawabkan. Dan karya bisa merupakan pengembangan atau perbaikan dari produk yang telah ada. Selain itu alat TTG sesuai dengan kebutuhan masyarakat daerah Kota Pariaman dapat secara mudah dan murah serta tidak memerlukan teknologi tinggi atau rumit. Dan lagu merupakan hasil rancangan dari peserta sendiri. Presentasi alat pada tim penilai dilakukan pada 22 April 2014 dengan kategori peserta, penduduk Kota Pariaman dan berdomisili di Kota Pariaman, dibuktikan dengan KTP. Peserta juga bisa dari kelompok masyarakat (Pokmas). Sedang untuk kategori pelajar, siswa/ siswi sekolah dalam daerah Kota Pariaman dan mewakili nama sekolahnya sekaligus membawa surat pengantar dari kepala sekolah. (h/tri)

IB Sapi Simental dan Sapi Bali Paling Diminati Petani PARIAMAN, HALUAN — Inseminasi buatan (IB) sapi jenis simental dan sapi bali, sudah menjadi tren bagi peternak sapi di Kota Pariaman. Bahkan dari jenis bibit sapi Simental, paling rekor, kemudian disusul sapi bali. “Peternak sapi memilih bibit tersebut untuk IB, karena

percaya, dan bibit tersebut yang terbaik. Di sisi lain, punya pangsa pasar yang tinggi, selalu diminati,” kata Kepala UPTD Pos Keswan Dinas Pertanian Kota Pariaman, Anang Yusuf menjawab Haluan di Pariaman, Senin (17/2). Dijelaskan Anang, produksi satu tahun hasil IB, lebih kurang 60% dari target IB yaitu sebanyak 600 ekor. Pada kondisi sekarang keberadaan sapi kampung, sudah amat sedikit dimiliki peternak di Kota Pariaman. IB pada ternak sapi, bertujuan

untuk memperbaiki genetik mutu sapi. Dan itu sudah terlihat pada peternak sapi di Kota Sabiduak Sadayuang tersebut. Petugas dalam melaksanakan IB sapi, tidak hanya melaksanakan tugas IB berdasarkan permintaan peternak, tetapi juga melaksakan sosialisasi terhadap kesehatan ternak. Dan perlu diingat oleh peternak sapi, sapi bunting setelah di-IB, perlu diberi kecukupan nutrisi pada induk sapi, sehingga anak sapi yang lahir nantinya diharapkan sesuai harapan.

Disebutkan Anang, induk sapi yang bagus, di-IB dengan bibit sapi yang bagus, pemberian nutrisi tidak bagus, hasilnya atau anak sapinya tidak bagus. Faktor nutrisi saat sapi bunting, perlu menjadi perhatian peternak dan disarankan untuk memberikan makanan tambahan. “Pernah ditemui kasus sapi yang melahirkan anaknya, setelah anak lahir induk sapi menjadi lumpuh, itu sering disebabkan kekurangan nutrisi, kususnya kalsium pada induk sapi yang

Perpustakaan Ramai Dikunjungi Masyarakat PARIAMAN, HALUAN — Pustaka St.H. Mohd Rasyid yang berada di Pantai Gandoriah Kota Pariaman, ternyata cukup ramai dikunjungi masyarakat, termasuk para pelajar, dari tingkat sekolah dasar hingga mahasiswa. “Pustaka ini paling ramai dikunjungi pada waktu siang dan hari libur,” kata petugas pustaka Fetika Yomita, ketika ditemui Haluan, di perpustakaan tersebut, Senin (17/2). Fetika Yomita juga didampingi Delvirisma Aulia, menyebutkan, hingga kini sudah terdapat 500 judul buku yang disajikan kepada pengunjung pustaka. Dari judul buku yang 500 itu, ada buku-buku ilmu pengetahuan umum, buku-buku keterampilan untuk home industry, buku pelajaran SD, sampai ke perguruan tinggi, serta dilengkapi dengan bundel surat kabar, majalah. Jumlah pengunjung per hari biasanya tidak kurang dari 30 orang, ada anak sekolah, ada umum dan mahasiswa. Menurut salah sesorang pengunjung pustaka yang sedang mencari buku untuk home industry, menyatakan senang dengan keberadaan pustaka tersebut. “Kita bisa pinjam buku dan membaca sepuasnya dan lagi buku-bukunya banyak terbitan terbaru. Saya sering datang ke sini untuk pinjam buku dan membacanya,” kata pengunjung yang enggan disebutkan namanya itu. (h/tri)

Dukungan Perantau Dibutuhkan untuk Pembangunan PARIAMAN, HALUAN — Untuk percepatan pembangunan Kota Pariaman ke depan, diperlukan kerja sama antara pemerintah, pihak swasta, orang rantau dan masyarakat sekitar yang nantinya akan bisa menjawab persoalan-persoalan mengenai pembangunan, termasuk untuk meningkatkan minat baca di kalangan masyarakat. “Pemerintah akan selalu open terhadap pihak-pihak yang mendukung pembangunan Kota Pariaman,” jelas Wakil Walikota Pariaman Genius Umar, di Pariaman, Sabtu (15/2). Pada saat ini minat baca di kalangan generasi muda Pariaman perlu terus digalakkan karena dengan membaca inilah bisa dihasilkan suatu generasi yang penuh dengan pemikiran yang intelektual. Genius menyebutkan, pada zaman dulu, Pariaman sudah hebat, banyak juga orang-orang besar lahir dari Pariaman, bahkan untuk belajar pun sampai ke luar negeri. “Semangat tersebut, perlu ditularkan kepada generasi muda, mereka harus rajin belajar dan membaca, sehingga punya pengetahuan luas untuk menjawab tantangan pembangunan, baik bagi dirinya maupun lingkunganya,” ujar Genius. Sekaitan dengan itu, minat baca akan terus digalakkan di masyarakat. Langkahlangkah ke arah tersebut terus dilakukan. Selain sosialisasi, juga membenahi pustaka, baik yang ada di sekolah-sekolah, maupun di desa-desa di Kota Pariaman. “Bagaimana bisa timbul minat baca di sekolah, kalau perpustakaanya tidak terbenahi, banyak debu dan buku-buku tidak tersusun rapi, termasuk sosialisasi membaca yang minim kepada siswa,” jelas Genius. Untuk itu, katanya, kita selalu berharap kepada pihak sekolah, agar selalu membenahi perpustakaan yang ada sehingga menimbulkan minat baca bagi siswanya. “Perpustakaan desa atau taman bacaan yang sudah ada di desa, galakkan terus, bina masyarakat dengan membaca, terutama anak-anak usia sekolah, sehingga diharapkan kelak mereka menjadi orang yang punya pengetahuan luas dan cerdas,” katanya. (h/tri)

melahirkan,” kata Anang. Kasus tersebut jangan dianggap sepele, karena bisa sangat merugikan peternak, jika tidak segera diatasi. Untuk itu jangan sekali-kali menyepelekan pemberian nutrisi yang baik pada induk sapi bunting. Dan bila peternak menemukan sapinya dengan kasus demikian, segera beritahu petugas kesehatan hewan, untuk ditanggulangi secara cepat. Karena penanggulangan yang cepat dan tepat bisa mengatasi kasus yang demikian. (h/tri)

DI PARIAMAN TENGAH

Data Warga Pra-Sejahtera Masih Disempurnakan POSYANDU — Wakil Walikota Pariaman Genius Umar sedang memberikan vitamin A pada seorang bayi di kegiatan penimbangan, imunisasi, pendistribusian vitamin A pada bayi, tingkat Kota Pariaman Desa Pauh Timur, Kecamatan Pariaman Tengah, Kota Pariaman, Sabtu lalu. (TRISNALDI)

Masyarakat Antusias Ikuti Kegiatan Posyandu PARIAMAN, HALUAN — Kegiatan penimbangan, imunisasi, pendistribusian vitamin A pada bayi, tingkat Kota Pariaman, yang secara simbolis dilaksanakan di Balai Pemuda Desa Pauh Timur, Kecamatan Pariaman Tengah, Kota Pariaman, disambut masyarakat dengan antusias, terutama ibu-ibu yang punya anak bayi atau balita. Mereka sabar antre mengikuti aturan dalam kegiatan tersebut dan para petugas kesehatan tampak sibuk melakukan tugasnya. Kegiatan sebelumnya dibuka resmi oleh Wakil Walikota Pariaman Genius Umar. Genius Umar mengingatkan, orang tua berkewajiban menjaga

tumbuh kembang anak dengan baik, sehingga mereka dapat tumbuh dan berkembang secara optimal. Menjaga anak dengan baik, termasuk juga dengan membawa anak ke posyandu setiap bulan, untuk dipantau kesehatan, berat dan tinggi badannya, termasuk memberikan imunisasi dan vitamin A. “Imunisasi merupakan hak anak dan kewajiban orang tua untuk memberikannya, dengan demikian anak tumbuh dan berkembang menjadi lebih sehat,” kata Genius. Sementara itu Kepala Dinas Kesehatan Kota Pariaman, Yutiardy Rivai kepada Haluan, mengatakan, kegiatan dilaksanakan sesuai UU No 23 Tahun 2002 tentang per-

lindungan anak, juga berdasarkan RPJM 2010-2014 dan MDGs 2015 antara lain menurunkan prevalensi gizi buruk dan gizi kurang. Pada tahun 2013, kata Yutiardy, hasil penimbangan massal, didapat angka balita gizi kurang dan buruk 9,5% dan Balita status pendek 17,4%, serta imuniasi yang masih rendah dari target 88% hanya bisa dicapai 81,4%. Kegiatan berlangsung selama Februari melibatkan petugas kesehatan, paramedis dan berlanjut bulan Agustus 2014. Pelaksanaan dengan APBD Kota Pariaman. Tampak hadir di acara tersebut diantaranya, Wakil Ketua PKK Kota Pariaman, Ny.Genius Umar. (h/tri)

Anggota DPR RI Akan Bantu Pengembangan Pariwisata PARIAMAN, HALUAN — Anggota Komisi V DPR RI daerah pemilihan Banten yang juga sebagai pengusaha nasional, Iqbal Alan Abdullah Datuak Rajo Ameh, mengatakan siap untuk membantu memfasilitasi pemerintah Kota Pariaman dalam pengembangan pariwisata. “Kita sambut posistif harapan pemerintah untuk menggaet investor, Tim siswa utusan SMA Neg.1 Pariaman, berhasil menjadi juara 1 pada Lomba Karya Tulis Ilmiah II Nasional tahun 2014, dilaksanakan BEM FKM Unand, di Jati Kota Padang, Sabtu (15/1). Dari kanan ke kiri, Annisa Dalifa, Nining Putri Netris, guru pembimbing dan Fahriansyah dengan trofi dan piagam kemenangan. (TRISNALDI)

untuk turut serta membangun dan mengembangkan parisiwata di Kota Pariaman, dan kita akan mengupayakan hal itu secara bersama-sama,” katanya di Pariaman, Sabtu (15/2). Iqbal, yang juga sebagai putra daerah yang berasal dari Pariaman, dan pada Asosiasi Dewan Pariwisata Asia menjabat sebagai Wakil Ketua Umum, merasa bertanggung jawab juga untuk memajukan pembangunan di Kota Pariaman, tentu sesuai dengan bidangnya. “Kita berupaya untuk mewujudkan harapan pemerintah Kota Pariaman yang sekaligus tentu menjadi harapan juga bagi warganya,” kata Iqbal. Dia melihat program yang dibuat pemerintah kota, cukup bagus untuk mengembangkan pembangunan sesuai potensi yang ada, namun jelas di bidang pariwisata tidak bisa ditinggalkan, untuk itu perlu dukungan semua pihak tidak hanya pemerintah tetapi juga masyarakat perantau maupun yang ada di kampung halaman. Program-program itu tidak akan berarti banyak, tanpa dukungan masyarakat sepenuhnya. Untuk itu, jelas pemerintah harus melakukan

pendekatan dari hati ke hati ke berbagai pihak agar program itu bisa berjalan lancar. Namun untuk pengembangan pariwisata, perlu kawasan terpadu, karena ini lebih akan memberikan denyut nadi pergerakan pembangunan yang lebih cepat terhadap geliat masyarakatnya. “Artinya, kita harus mendekatkan paling tidak, kawasan pariwisata dengan perdagangan, termasuk juga industri kerajinannya,” katanya. Presdir PT Royalindo Expo Duta itu juga menyebutkan, Pariaman yang kaya dengan potensi daerahnya, termasuk kerajinan daerah itu, sudah merupakan modal besar terhadap pengembangan pariwisata. Banyak produk-produk khas Pariaman yang menjadi komoditi pasar nasional. Sulaman bordir misalnya, sudah dikenal. “Kini, saya tak lagi mencalonkan diri untuk menjadi anggota DPR RI di Senayan, dan tentu akan banyak waktu membantu pemerintah Kota Pariaman dalam mengembangkan potensi daerah,” sebut keturunan keluarga besar Bagindo Dahlan Abudllah itu. (h/tri)

PARIAMAN, HALUAN — Di Kecamatan Pariaman Tengah Kota Pariaman, masih ada warga pra-sejahtera yang belum terdata. Pendataan warga prasejahtera bermula dari tingkat pemerintahan desa dan kelurahan. Terhadap kondisi ini pihak kecamatan akan menyempurnakan data tersebut, sehingga dalam waktu dekat bisa diketahui dan merangkum berapa KK warga pra-sejahtera yang ada di Kecamatan Pariaman Tengah. Kita belum “Langkah tertahu dengan sebut sudah dilajelas berapa kukan, dan sudah jumlah KK pra diberdayakan Kasi sejahtera yang Sosial dan jajatercatat tahun rannya untuk ter2013, kami jun ke tengah masih baru di masyarakat dalam sini. Namun rangka penyemyang jelas, purnaan data yang tahun ini kita selama ini mungkin belum terberupaya untuk jangkau di desa,” merangkum kata Camat Pajumlah KK pra riamang Tengah sejahtera Alfian Harun kesehingga pada Haluan, Se- datanya kita up nin (17/2). date Warga pra sejahtera di Ke- ALFIAN HARUN camatan PariaCamat Pariamang Tengah man Tengah yang belum terdata, bisa saja disebabkan karena warga kurang respon dengan kegiatan pendataan, dan menyebabkan mereka tidak terangkum. “Kita belum tahu dengan jelas berapa jumlah KK pra sejahtera yang tercatat tahun 2013, kami masih baru di sini. Namun yang jelas, tahun ini kita berupaya untuk merangkum jumlah KK pra sejahtera sehingga datanya kita up date,” kata Alfian. Pendataan sudah mulai dari awal tahun 2014, karena termasuk juga salah satu kegiatan di pemerintahan Kecamatan Pariaman Tengah. Di dalam pendataan tentu melibatkan perangkat desa, tim dari kecamatan turun bersama dengan perangkat desa ke lapangan untuk pendataan dengan jadwal yang sudah tersusun. Di bulan Maret data akurat sudah bisa didapatkan. “Kita tidak akan menelantarkan warga yang pra sejahtera,” kata Alfian Harun. (h/tri)

>> Editor :Nova Anggraini

>> Penata Halaman : David Fernanda


RABU, 19 FEBRUARI 2014 19 RABI’UL AKHIR 1435 H

23

SALURAN IRIGASI TERPUTUS

Ratusan Sawah Terancam Kekeringan

Polres Pasbar Tangkap Agen Togel Online PASBAR, HALUAN — Dinilai meresahkan, jajaran Kepolisian Resor Kabupaten Pasaman Barat, Sumatera Barat menangkap pelaku judi togel yang dilakukan secara online menggunakan telephone genggam. Penangkapan agen judi online atas nama Ramli (52) dilakukan di Laban Jorong Kapa Kecamatan Luhak Nan Duo Pasbar. “Ya kita menduga tersangka melakukan aksinya sudah lama dan menjalankan bisnis judi togel secara online dan manual menggunakan kertas rekap,” sebut Kapolres Pasaman Barat, AKBP Sofyan Hidayat didampingi Kapolsek Pasaman, Iptu Heriadi Ismail di Simpang Ampek. Dia mengatakan, pihaknya saat ini sedang melakukan pengembangan untuk mengungkap bandar besarnya. Pelaku saat ini sedang diperiksa intensif di Polsek Pasaman seputar kegiatan yang dilakukannya. “Kita berhasil mengamankan barang bukti uang senilai Rp230 ribu, satu unit HP dan beberapa rekap pemasangan judi togel. Tersangka saat ini dititipkan di Polres Pasaman Barat sambil menjalani pemeriksaan,”imbuhnya. Sofyan, menyatakan penangkapan terhadap pelaku berawal adanya informsi dari masyarakat tentang kegiatan tersangka. Berbekal informasi itu jajaran Polsek Pasaman langsung melakukan penyelidikan. “Dari penyelidikan yang dilakukan ternyata memang benar tersangka melakukan bisnis judi togel dirumahnya dan langsung kita tangkap,” tegasnya. Kapolsek Pasaman, Iptu Heriadi Ismail menambahkan pihaknya saat ini akan terus mengejar bandar besar judi togel yang marak di Pasaman Barat khususnya di Simpang Ampek. “Simpang Ampek sebagai ibu kota Pasaman Barat diduga perjudian toto gelap masih marak. Kita membutuhkan dukungan semua pihak untuk memberantas perjudian ini,” ajaknya. Ia menjelaskan pihaknya membutuhkan informasi dari masyarakat tentang perjudian judi togel karena para pelaku sangat hati-hati menjalankannya.(h/nir)

Surau Jambak Ganting Dibangun Kembali PADANGPARIAMAN, HALUAN — Bencana gempa tahun 2009 silam masih menyisakan bagi warga Korong Ganting, Nagari Sungai Asam, Kecamatan 2 x 11 Enam Lingkung, Kabupaten Padang Pariaman. Surau Jambak di Korong Ganting Nagari Sungai Asam yang hancur dilanda bencana gempa tersebut, kembali dibangun dengan swadaya masyarakat setempat. Ketua Pengurus Pembangunan Surau Jambak Korong Ganting, Nagari Sungai Asam, Riko Wardia Dt. Sati, Selasa (18/2) menyebutkan, sejak pasca gempa 2009 surau hanya dibangun darurat agar masyarakat bisa menjalankan ibadah shalat. Namun, sejak sebulan lalu mulai dibangun permanen kembali agar lebih nyaman dalam menjalankan aktifitas ibadah dan kegiatan keagamaan lainnya. “Dulu luasnya 8 X 6 meter, sekarang diperlebar menjadi 9 X 9 meter. Selain itu, lantai juga ditinggikan 1 meter agar tidak lebih rendah dari jalan umum. Diperkirakan anggaran yang dibutuhkan mencapai Rp 250 juta hingga selesai. Saat ini sudah lebih Rp 40 juta anggaran yang dihabiskan yang berasal dari swadaya masyarakat, baik dari masyarakat di kampung maupun di perantauan seperti di Jakarta dan Pekanbaru,” kata Riko. Selain tempat beribadah, Surau Jambak juga mendidik anak-anak mengaji yang berjumlah sekitar 30 orang. “Karena pembangunan surau sedang berlangsung, maka proses mengaji anak-anak terganggu,” kata Riko menambahkan. (h/bus)

ALAHAN PANJANG, HALUAN — Ratusan hektare areal pertanian masyarakat Tanjuang Balik Salimpat, Kecamatan Lembah Gumanati terancam kekeringan. Hal ini disebabkan oleh saluran irigasi yang terputus dihantam longsor badan jalan Kabupaten Solok (Alahan panjang ke Talang Babungo).

PELANTIKAN — Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Barat Ali Asmar saat menyalami salah seorang pejabat eselon III yang dilantik pada Selasa (18/2) di Ruang Sekda Provinsi Sumatera Barat. HUMAS

DENGAN LAHIRNYA UU ASN

PNS Diminta untuk Tidak Malas PADANG, HALUAN — Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Barat Ali Asmar mengharapkan lahirnya Undang-Undang Aparatur Sipil Negara (ASN) tidak membuat pegawai negeri sipil (PNS) jadi bermalas-malasan dalam bekerja. Karena lahirnya UU ini telah memberi ruang penambahan usia pensiun PNS dari 56 tahun menjadi 58 tahun. Sedangkan untuk pejabat eselon II dan I, diperpanjang dari umur 58 tahun menjadi 60 tahun. “Penambahan usia kerja itu jangan sampai jadi laknat.Tapi jadikan rahmat. Jangan sampai, penambahan usia tersebut membuat PNS jangan bermalasmalasan, tapi tetap bekerja secara optimal,” ujarnya, usai pelantikan pejabat Eselon III dan IV Pemprov Sumbar, Selasa (18/2), di ruang Sekda Provinsi Sumatera Barat. Ali Asmar juga menyebutkan sejak diberlakukannya undangundang tersebut memberikan ruang yang cukup besar bagi PNS untuk memperpanjang masa pengabdiannya. Disamping itu, PNS juga harus mematuhi aturan PP 53 Tahun 2010 tentang disiplin PNS. Adapun

iteam yang dimaksud adalah diantaranya apel pagi. Termasuk juga mengingatkan agar eselon III dan eselon IV tidak takut saat berhadapan dengan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Karena, eselon III dan IV tahu betul secara teknis terhadap bidang kerjanya. Dibanding dengan eselon II, eselon III jauh lebih menguasai teknisnya. “Ada juga yang minta cuti karena takut pemeriksaan BPK.Hadapi sajalah jika BPK yang memeriksa.Kan yang lebih tahu teknisnya pejabat eselon III dan I. Pimpinan, jangan berikan cuti, jika bertepatan pemeriksaan BPK di SKPD,” jelasnya. Saat ini ada delapan pejabat yang dilantik. Yakni Zardi Syahril, sebelumnya menjabat Kasubag Pemberitaan Biro Humas Setdaprov Sumbar, dipromosikan menjadi Kepala Bagian Penerangan Biro Humas Setdaprov Sumbar. Arifin Jamal dipromosikan dari Kepala Bagian Tata Usaha Biro Umum Setdaprov menjadi Kepala Bidang Penegakan Peraturan Perundangundangan Daerah pada Satpol PP, Rizaldi dipromosikan dari

Kabag Keuangan Biro Umum Setdaprov Sumbar menjadi Kabag Tata Usaha Biro Umum Setdaprov Sumbar, Syamsiarni dipromosikan dari Kasubag Penataan Keuangam Biro Umum Setdaprov Sumbar menjadi Kepala Bagian Keuangan Biro Umum Setdaprov Provinsi Sumbar. Kemudian, Srilena Hartati dipromosikan dari Kasubag Akuntansi Biro Umum Setdaprov Sumbar dari Kasubag Penataan Keuangan Biro Umum Setda Provinsi Sumbar, Indah Sriwahyuni dipromosikan dari Staf Biro Umum Setdaprov Provinsi Sumbar menjadi Kasubag Akuntansi Biro Umum Setdaprov Sumbar, Jumaidi dipromosikan dari Kasi Pengembangan Program dan Teknologi Produksi pada UPTD Balai Teknologi Komunikasi Pendidikan Dinas Pendidikan menjadi Pj Kepala Bagian Agama Biro Bina Sosial Provinsi Sumbar, Fadli Ilham dipromosikan dari Staf Dinas Peternakan Provinsi Sumbar menjadi Kasubag Perencanaan dan Pengadaan Biro Pengelolaan Aset Daerah Setdaprov Sumbar. (h/ eni)

Terowongan Ngarai Sianok Dibangun Tahun Ini PADANG, HALUAN — Tahun 2014 ini, proses pembangunan fisik terowongan Ngarai Sianok, Bukittinggi akan dimulai. Pemprov Sumbar akan mengganggarkan dana APBN senilai Rp1,6 triliun. Terowongan dengan panjang sekitar 1 kilometer tersebut, akan memakan dana APBN sebesar Rp1,6 miliar. Kepala Dinas Prasarana Jalan Tata Ruang dan Pemukiman (Prasjal Tarkim) Sumbar Suprapto mengatakan, Sumbar menjadi satu-satunya daerah yang diberikan dana APBN 2014 untuk pembangunan jalan terowongan. Padahal, banyak daerah lain yang mengajukan diri ke Kemen-

terian Pekerjaan Umum (PU). Diantaranya Sumatera Utara, Riau, Jawa Barat dan lainnya. “Kita akan bangun trowongan sepanjang satu kilo dengan ruas jalan keseluruhan 5 kilo. Pembangunan jalan itu, paling cepat selesai dalam empat tahun,” ujarnya usai melakukan hearing dengan komisi IV DPRD Sumbar, Selasa (18/2). Lanjutnya, saat ini PU telah memulai proses tender. Namun untuk lahan, masih dalam pembebasan. Ia juga berharap, Pemko Bukittingi segera menyelesaikan proses pembebasan lahannya. Sehingga, tidak terjadi masalah, yang menyebabkan dana

APBN tersebut nantinya susah dicairkan. “Saya harap pembebasan lahannya bisa cepat selesai. Biasanya yang menjadi kendala utama dalam pembangunan di Sumbar ini memang itu. Alhasil seringkali program pembangunan tahun jamak acap terkendala,” ungkapnya lagi. Dikatakan, pembangunan terwongan itu, ditujukan sebagai jalan alternative bila terjadi kemacetan, pada saat hari-hari libur nasional. “Kalau terowongan ini sudah dibangun, otomatis bila terjadi kemacetan, bisa melalui terowongan ini. Jadi manfaatnya sangat besar,” paparnya. (h/wis)

MENJELANG PILEG 2014

Polres Dharmasraya Gelar Palanta Polmas Demokrasi DHARMASRAYA, HALUAN — Berbagai terobosan dilakukan oleh Kapolres Dharmasraya, biasanya ia berpalanta Polmas dengan masyarakat di lapau-lapau. Tapi beda untuk kali ini, dimana ia berpalanta atau maota-ota dengan pimpinan partai politik (parpol) dan para

calon legislative (caleg) yang diberi nama Palanta Demokrasi, di Hotel Sakato Jaya Pulau Punjung, Selasa (18/ 2). Acara yang bertemakan Palanta Polmas Demokrasi (PPD) Polres Dharmasraya dalam rangka menciptakan kondisi kamtibmas yang

SUASANA Palanta Polmas Demokrasi yang dipimpin Kapolres Dharmasraya AKBP.Bondan Witjaksono dan didampingi Ktua KPU Kasasi dan Ketua Panwas Ridwan Syarif di Hotel Sakato Jaya. MARYADI

kondusif menjelang pemilu tahun 2014 ini, dihadiri oleh Kepala Kesbangpol Syafrizal Yasin,SH.MH, Ketua KPU Kasasi,SPd, Ketua Panwaslu Ridwan Syarif, Ketua Forum Pemantau Independen (Forpi) Ahmad Dani Dt.Rajo Malano, pejabat di jajaran Polres Dharmasraya, pimpinan parpol serta caleg ini, mendapat sambutan yang luar biasa dari yang hadir. Pasalnya kegiatan seperti ini yang diadakan oleh Kapolres, baru ini dibuat dan diadakan, biasanya kegiatan ini diadakan oleh KPU atau Panwaslu agar Pemilu badunsanak yang segera dicanangkan itu dapat tercapai. Ketua KPU Kasasi sangat mendukung dan menyambut baik apa yang sudah diperbuat oleh Kapolres Dharmasraya, karena acara seperti ini sangat

besar manfaatnya guna mensukseskan Pemilu April mendatang. Karena menurutnya, kesuksesan Pemilu bagi penyelenggara Pemilu adalah bagaimana rendahnya tingkat golput dan Pemilu berjalan aman dan damai dari awal tahapan sampai kepada akhir tahapan. Sejurus dengan itu Ketua Panwaslu, Ridwan Syarif, juga mnyambut baik kegiatan palanta demokrasi yang baru ia lihat dan dengar ini, dengan kegiatan semacam ini, apa yang menjadi harapan rakyat Indonesia yaitu kesuksesan Pemilu akan dapat dinikmati. Kepala Kesbangpol Syafrizal Yasin, yang mewakili pemerintah sangat mengacungkan jempol kepada Kapolres Dharmasraya, berbagai gebrakan sudah dilakukan untuk mencip-

takan kamtibmas di tengahtengah masyarakat yang akan menghadapi berbagai iven besar. Kapolres Dharmasraya AKBP Bondan Witjaksono, SH,SIK,MM, mengatakan, tujuan akhir yang akan ia capai adalah keamanan dan ketertiban ditengah-tengah masyarakat dalam rangka menghadapi berbagai iven umumnya dan menghadapi Pemilu khususnya.”Makanya saya buat palanta polmas demokrasi,” imbuhnya. Tujuannya kata mantan Kapolres Kota Pariaman ini, tidak berbeda dengan palanta-palanta yang dibuat sebelumnya yaitu terciptanya kamtibmas, tapi bedanya adalah lapisan masyarakat yang dihadapi adalah orang parpol dan para caleg yang akan berlaga pada pemilu April mendatang. (h/mdi)

Sementara warga Alahan Panjang mengeluh, air bersih PDAM setempat mengalami kemacetan jaringan pipa banyak bocor, beberapa titik air mengaliri jalan. Lebih parah lagi jalan rusak hampir mencapai 2 km ambruk ke sungai Gumanti, akibat bencana alam lalu, belum tersentuh perbaikan. Warga berharap pemerintah Kab.Solok,dapat merespon. Lubang menganga mengundang korban, petani kesulitan irigasi perbaikan dan Wali Nagari Salimpek Zulfikar mengakui telah melaporkan kepada bupati Solok melalui Camat Lembah Gumanti ungkapnya di Alahan panjang, Sabtu (16/2). Menurutnya, bencana alam yang terjadi bulan lalu, cukup membahayakan dengan terjadinya kerusakan fasilitas penting, irigasi persawahan masyarakat air merupakan kebutuhan MCK warga pun terkendala. Tali banda bernama Muaro Danau Diatas merupakan kebutuhan fital warga bukan hanya pertanian yang biasanya dirawat melalui goro adat setiap mau turun kesawah. Akan tetapi, kerusakan cukup parah diperkirakan tidak mampu secara itu, lebih parah lagi kondisi cuaca tak adanya hujan sejak bulan lalu,hingga membuat petani kewalahan dan hampir seratus hektar lahan pertanian mengalami kekeringan. Kondisi sangat

berpengaruh pada usaha pertanian yang dikawatirkan gagal panen apalagi sawah yang kering kerontang. Sedangkan jalan rusak akibat bencana alam tersebut berada dinagari Salimpat pada Km 1 sampai km 3 dari Alahan panjang, sehingga kerusakan terparah hampir mencapai 2 km, Disamping itu jalan yang jarang mendapat perbaikan setiap 5 tahun hanya merupakan tambal sulam padahal jalan yang berada disepanjang sungai Gumanti merupakan rawan lonsor. Kerusakan itu terdapat pada lokasi sulit pada tanjakan dan bengkolan patah, makanya perlu pengendara berhati-hati karena dikawatirkan terjadi kecelakaan lalu lintas terutama banyak pengemudi yang dari luar daerah. Sementara itu sejumlah warga Alahan panjang Edi dan kawankawan, mengeluh atas kondisi air PDAM unit Alahan panjang, sering mengalami kemacetan. Disamping itu kondisi air yang dinilai tak terjaga kebersihannya sering kotor serta tak lancar, membuat konsumen ngotot dan telah sring disampaikan kepada petugas setempat. Pada kesempatan terpisah, petugas PDAM unit Alahan Panjang Deden saat dikomfirmasi menjelaskan, kondisi pipa jaringan yang sudah tua, sehingga memerlukan perawatan lebih intensif melalui anggaran APBD. (h/nus)

PENANGKAPAN PELAKU NARKOBA

Petugas Bonyok Dihajar Massa PADANG, HALUAN — Nasib sial dialami oleh enam anggota Reskrim Narkoba Polda Sumbar, saat melakukan penangkapan terhadap pelaku narkoba jenis sabu di daerah Nagari Koto Anau, Kecamatan Lembang Jaya, Kabupaten Solok, Senin (18/2) sekitar pukul 21.30 WIB. Keenam anggota tersebut dianggap maling oleh pemilik rumah, sehingga puluhan warga langsung keluar dan melakukan pengeroyokan terhadap pertugas hingga bonyok. Akibatnya, keenam petugas Resnarkoba Poda Sumbar mengalami luka memar, sehingga dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Solok. Anggota yang mengalami pengeroyokan oleh massa setempat yaitu masingmasing AKP Roy, AKP Andi Ajis, Ipda Martadeus, Bripka Deva Hendra, Brigadir Jeni Penarja, dan Aipda Efrianto. Kini mereka masih berada di rumah sakit untuk mendapatkan perawatan. Informasi yang diperoleh Haluan menyebutkan, peristiwa tersebut berawal ketika petugas melakukan penangkapan terhadap pelaku bernama Wawan di rumahnya, Nagari Koto Anau. Ketika petugas masuk ke rumah pelaku, dan berhasil mengamankan barang bukti narkoba tersebut. Disaat itu juga, istri pelaku meronta-ronta dan meneriaki petugas tersebut maling. Kemudian adik pelaku juga ikut membantu memukul tiang listrik dan berteriak maling, sehingga warga pun berhamburan dengan membawa batu, pisau, dan senjata tajam lainnya. Berselang beberapa lama kemudian, anggota Resnarkoba Polda Sumbar diselematkan oleh aparat nagari, dan anggota Polsek setempat. Setelah itu, keenam anggota ini langsung dijemput oleh petugas Polres Solok Kota, yang langsung dipimpin Kapolres Solok Kota, dan korban dibawa ke rumah sakit. Kabid Humas Polda Sumbar AKBP Syamsi mengatakan, pihaknya masih melakukan penyelidikan dan pengembangan di lapangan terkait kasus narkoba. Sebab, saat insiden terjadi bahwa pelaku langsung melarikan diri. “Dalam kasus narkoba ini, beberapa anggota masih berada di lapangan untuk mengejar pelaku. Sementara, barang bukti berupa narkoba jenis sabu telah diamankan di Direktorat Resnarkoba Polda Sumbar,” kata Syamsi kepada Haluan, kemarin (18/2). Sedangkan untuk keenam anggota Resnakorba Polda Sumbar, kata Syamsi, hingga kini petugas yang dikeroyok oleh massa pada saat penangkapan tersebut masih berada di RSUD Kota Solok untuk mendapatakan perawatan. Ditambahkannya, terkait kasus pengeroyokan terhadap anggota kepolisian saat menjalankan tugas, pihaknya masih melakukan penyelidikan. “Yang jelas, kami fokus terhadap pelaku narkoba tersebut. Sebab, pelaku tersebut telah menjadi target operasi (TO) kepolisian. Sedangkan kasus pengeroyokan belum dimulai penyelidikan, karena menunggu anggota yang menjadi korban penganiayaan belum bisa dimintai keterangan terkait kejadian yang dialaminya,” ungkapnya. (h/nas) >> Editor : Heldi

>> Penata Halaman : Habli


24

RABU, 19 FEBRUARI 2014 19 RABI’UL AKHIR 1435 H

IRWAN PRAYITNO

Kesejahteraan Petani Tetap Jadi Prioritas LB SIKAPING, HALUAN — Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno menyampaikan, akan terus membantu petani untuk menjadi petani sejahtera, sehingga mampu menyekolahkan anaknya. Petani yang akan dibantu adalah petani yang serias, dan mau bersungguh-sungguh, bukan petani pemalas.

SPH Menang Lagi di Pengadilan PADANG, HALUAN— Pengadilan Negeri Padang akhirnya menolak gugatan Dini Rachmad yang mengajukan komplain dan keberatan atas pelayanan Semen Padang Hospital (SPH) terhadap perawatan anaknya, Jihan Getsa Zahera (6). Putusan majelis hakim yang dipimpin Asmar itu menguatkan putusan Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen (BPSK) Padang No. 92/PTS/BPSK-PDG/ARTB/ XII/2013, yang juga memenangkan pihak SPH. “Dalam pokok perkara, menolak permohonan penggugat untuk seluruhnya,” ujar Asmar dalam putusannya di Pengadilan Negeri Padang, Selasa (18/2). Menurut hakim, keberatan atas tidak adanya papan identitas pasien, penjelasan kontrol terhadap perkembangan penanganan pasien dan bimbingan dalam memberikan obat, serta lainnya tidak terbukti. Sebelumnya, Diny Rachmad yang komplain dan keberatan dengan pelayanan terhadap anaknya yang dirawat di SPH September 2013 lalu, mengajukan gugatan ke BPSK Padang. Majelis hakim BPSK kemudian menolak gugatan tersebut Desember 2013 lalu. Karena tidak puas, Diny melalui kuasa hukumnya dari Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Padang mengajukan permohonan keberatan ke Pengadilan Negeri Padang. Atas gugatan itu, pihak SPH melalui tim kuasa hukumnya, Rusdi Zen, Khairus, Desman Ramadan, Defika Yufiandra, Yoga Gumelar, dan Yohannas Permana dari

Kantor Hukum Ekuator Padang mengajukan gugatan balik, yang meminta Diny memuat iklan pemintaan maaf terhadap SPH pada tiga surat kabar harian terbitan Padang masing-masing setengah halaman. Pasalnya perbuatan termohon dinilai sebagai bentuk pencitraan negatif serta insinuatif melalui pers cetak maupun on-line dengan maksud merusak citra, dan menghilangkan kepercayaan masyarakat terhadap SPH. Pihak termohon juga meminta ganti rugi kerugian materi sebesar Rp1.000 rupiah, karena menilai komplain dengan dalil-dalil yang disampaikan terhadap SPH mengada-ada, yang tidak berdasar, dengan maksud dan itikad kurang baik untuk menggiring media, untuk menjadikan berita di surat kabar harian dan media online, dengan maksud, dan untuk merusak citra, reputasi serta nama baik SPH selaku lembaga jasa pelayanan kesehatan terhadap masyarakat. Menanggapi putusan ini, kuasa hukum pemohon, Dendi menyatakan belum menentukan sikap. “Pada prinsipnya kami menghormati putusan hakim, tetapi kami akan tetap terlebih dahulu pertimbanganpertimbangan hakim dalam putusan. Baru kemudian menentukan langkah atau upaya hukum berikutnya,” ujarnya.Hal yang sama juga dinyatakan kuasa hukum SPH. “Kami masih fikir-fikir atas putusan itu,” ujar Desman Ramadan dan Yoga Gumelar yang menghadiri persidangan tersebut. (h/hel)

GUBERNUR Sumbar Irwan Prayitno didampingi Bupati Pasaman Benny Utama saat berada di perkebunan coklat Salibawan Agro, Senin (17/2). WEL

KASUS PEMBUNUHAN DI ATOM CENTER

Naswal Divonis 10 Tahun Penjara PADANG, HALUAN— Naswal, terdakwa dalam kasus pembunuhan di Cafe RB Komplek Atom Center Jalan Hiligoo 4 akhirnya divonis penjara 10 tahun. Hukuman ini diberikan majelis hakim yang dipimpin Yus Enidar dengan hakim anggota MS Giri Basuki dan Dinahayati Syofyan dalam sidang lanjutan di Pengadilan Negeri Padang, Selasa (18/2). Naswal terbukti melakukan pembunuhan bersama rekannya Al Maweng (DPO), Bobi Ateng (DPO) dan Asep (DPO) terhadap Edo Gunawan. “Terdakwa Naswal bersama-sama dengan Al Maweng, Bobi Ateng dan Asep

dengan sengaja menghilangkan nyawa orang lain, yang melakukan, yang menyuruh melakukan atau turut melakukan terhadap korban Edo Gunawan panggilan Edo,” kata hakim ketua Yus Enidar. Dalam amar putusan kemarin dijelaskan pembunuhan yang terjadi pada Minggu, 26 Mei 2013 sekira pukul 16.30 WIB di Cafe RB Komplek Atom Center tersebut berawal dari cek-cok antara Naswal dan Edo Gunawan. Cek-cok ini dipicu salah paham antara terdakwa dengan korban terkait pengamanan di Cafe RB. Usai cek-cok Naswal langsung memukul Edo. Bobi Ateng dan Asep mengejar

korban dan mereka sudah memegang samurai yang sudah berlumuran darah dan korban tergeletak di atas trotoar dan dibawa ke RST Reksodiwiryo dan meninggal dunia. Hukuman yang diterima terdakwa ini sedikit lebih ringan dari pada tuntutan Jaksa Penuntut Umum (JPU) Dwi Indah Puspa Sari dan Ekky yang sebelumnya menuntut terdakwa dengan hukuman 15 tahun penjara. Majelis hakim dalam amar putusannya sependapat bahwa perbuatan terdakwa telah melanggar pidana pasal 338 jo pasal 55 ayat 1 ke 1 KUHP tentang pembunuhan. (h/hel)

Hal tersebut disampaikan Gubernur saat menyerahkan sertifikat Kakao Lestari (certificate Code Of Conduct Cacao) kepada kelompok tani Salibawan Agro di lahan Gapoktan Salibawan Agro Kenagarian Sundata Kecamatan Lubuk Sikaping, Senin (17/2). Sertifikat itu diperoleh karena kelompok tani Salibawan Agro dinilai berhasil dalam memilih bibit, penanaman dan pemeliharaan dan hasil kakao sampai proses permentasi, oleh UTZ Internasional sebuah lembaga dari Belanda yang berada di Indonesia. Dijelaskan Gubernur, perolehan sertifikat itu bisa meningkatkan harga kakao para petani. Dari harga jual sekitar Rp25.000 menjadi Rp31.000/kg. Kenaikan harga itu merupakan suatu keuntungan dan kebanggaan bagi petani, karena bisa menjual kakao dengan harga yang cukup tinggi. Hal senada disampaikan Bupati Pasaman H Benny Utama, SH.MM menyampaikan rasa bangganya atas pencapaian para kelompok tani yang tergabung dalam Gapoktan Salibawan. Ia menjelaskan, Kabupaten Pasaman mayoritas penduduknya menggantungkan mata pencaharian sebagai petani. Oleh karena itu Pemkab Pasaman melalui dinas terkait selalu memberdayakan para penyuluh pertanian yang turun langsung ke lapangan memberikan bimbingan kepada petani. Khusus tanaman kakao di Pasaman tersebar di seluruh kecamatan. Dengan jumlah produksi bervariasi, dan merupakan salah satu sektor perkebunan yang mensejahterakan para petani. (h/wel)

Pemko Solok Rintis Rumah Sakit Ibu dan Anak SOLOK, HALUAN— Pemerintah Kota Solok sudah lama menyimpan ambisi untuk memiliki rumah sakit sendiri.Berbagai upaya telah dilakukan untuk mewujudkan ambisi tersebut. Namun semua usaha itu belum membuahkan hasil. Beberapa waktu yang lalu, ketika RSUD Solok naik status, Walikota Solok Irzal Ilyas pernah meminta secara terang terangan kepada Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno untuk menyerahkan pengelolaan Rumah Sakit Daerah Solok kepada Pemko Solok. Usaha ini juga gagal, karena ketika itu Irwan Prayitno dihadapan Ketua DPRD Sumbar Yul Teknil menjawab dengan bahasa yang sangat halus. “RSUD Solok belum menguntungkan dan masih butuh subsidi besar dari Pemprov Sumbar. Kalau diserahkan juga pengelolaannya kepada Pemko Solok, maka ini akan menguras APBD Kota Solok,” ujarnya penuh basa basi.

Gagal mengambil RSUD Solok, tidaklah membuat Pemko Solok patah arang. Justru semakin keratif untuk mencari celah. Celah itu terbuka ketika Kantor DPRD Kota Solok di pusat kota ditinggal pergi penghuninya. Karena DPRD Kota Solok pindah ke kantor baru di kawasan Laing. Kantor kosong dengan luas lahan yang memadai,ditambah pula dengan hasil kajian Pusat Studi Kesehatan Unand tahun 2013,yang menyatakan bahwa Kota Solok sudah layak didirikan rumah sakit bertahap (50-100 tt) atau rumah sakit tipe C. Dua faktor ini kontan saja menggairahkan kembali keinginan Pemko Solok untuk memiliki rumah sakit sendiri. Sementara itu, kenyataan yang ditemukan di Puskesmas Tanah Garam. Hampir setiap hari ditemui anak anak dengan gangguan tumbuh kembang datang untuk mendapatkan pelayanan tumbuh kembang sampai tahap rehabilitasi. Jumblah pasian klinik tumbuh kembang ini terus mengalami peningkatan dari tahun ke tahun. Jika pada tahun 2011 pasiennya hanya 37 orang,pada tahun 2012 meningkat menjadi 51 orang,kemudian meningkat lagi menjadi 380 orang pada tahun 2013.

SUASANA pelayanan di Puskesmas Tnah Garam.

Sebagai cikal bakal Rumah Sakit Ibu dan Anak, jika sebelumnya Pelayanan Terpadu Tumbuh Kembang dan Rawat Inap Anak ini dilaksanakan di Puskesmas Tanah Garam, maka dalam waktu dekat akan diselenggarakan di bekas kantor DPRD,dan tentu sja dengan melengkapi SDM serta fasilitas medisnya. Kepala Dinas Kesehatan Kota Solok,dr Junaidi MKes mengatakan, peningkatan fasilitas ini diharapkan akan dapat memenuhi kebutuhan orang tua dalam mengatasi berbagai permasalahan tumbuh kembang anak, seperti gangguan kemampuan belajar,perilaku sulit dikendalikan, interaksi sosial terbatas, gangguan komunikasi, autism dan lain sebagainya. Klinik Tumbuh Kembang ini, kata Junaidi merupakan klinik multi disiplin yang bertujuan memantau dan menangani masalah pertumbuhan serta perkembangan anak sejak lahir. Bayi dan anak yang memiliki risiko gangguan pada pertumbuhan dan perkembangan memerlukan pemantauan jangka panjang, yaitu sejak bayi berusia 3 bulan hingga dua tahun oleh ahli syaraf anak (paefdiatric neourologi). “Dokter spesialis dan ahli terapi tersebut untuk sementara

SUASANA di Puskesmas Tanah Garam.

terpaksa kita datangkan dari RSUP DR M Jamil dan RSSN Bukittinggi. Sementara itu Walikota Solok Irzal Ilyas berharap dengan dikembangkannya Klinik Tumbuh Kembang ini, dapat menurunkan angka kematian anak sampai 2/3 dari kondisi tahun 1990. Dan dapat pula memberantas kemiskinan dan kelaparan melalui penurunan angka gizi kurang sampai kurang 15% serta terawatnya balita gizi buruk sampai 100% dan presentase anak usia 0-6 bulan yang mendapat ASI eksklusif mencapai angka 80%. Dikatakan Irzal,Pemko Solok sudah sejak lama menaruh perhatian lebih terhadap kesehatan anak.Kota Solok selalu melakukan screening tumbuh kembang balita sejak tahun 2008 secara teratur melalui SDIDTK di TK dan PAUD serta di Posyandu. Namun demikian balita yang mengalami gizi buruk tetap saja ada setiap tahun. “Mudah mudahan pengembangan klinik tumbuh kembang dan rawat inap anak yang menegedepankan pelayanan ini dapat dijadikan salah satu usaha dalam merintis terwujudnya rumah sakit ibu dan anak di Kota Solok,” ujar Irzal.(*)

WAKIL Walikota Solok,Zul Elfian memayungi Walikota Solok,Irzal Ilyas.Kemesraan hingga tahun kelima kepemimpinannya ini merupakan jaminan tersendiri terselenggaranya pembangunan di Kota Solok.

KLINIK Tumbuh Kembang Anak di Puskesmas Tanah Garam. >> Editor : Heldi

>> Penata Halaman : Jefli


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.