Haluan 15 Juni 2011

Page 6

6

RABU, 15 JUNI 2011 M 13 RAJAB1432 H

TOKOH MUHAMMADIYAH KI JAL ATRI TANJUNG ADIB AL FIKRI merupakan kader terbaik Muhammadiyah untuk memimpin KNPI Sumbar. Selain sudah berpengalaman memimpin organisasi kepemudaan, Adib juga memiliki jaringan yang dapat menembus kesemua lapisan.KNPI sangat beruntung jika memilih Adib sebagai ketua nya. Maklum, Adib memiliki semua persyaratan yang cukup untuk memimpin KNPI. Menurut saya, KNPI sudah saatnya memiliki pemimpin yang dapat mengakomodir semua kepentingan pemuda dan Adib memiliki hal itu. Disamping itu, saya sudah tahu bahwa Adib memiliki loyalitas dan tanggungjawab organisasi. Dalam berorganisasi dia hampir selalu mengakomodir semua kepentingan. Hal itulah yang dibutuhkan KNPI jika ingin lebih maju ke depannya.

KETUA KONI SUMBAR SYAHRIAL BAKHTIAR ADIB AL FIKRI merupakan sosok yang memiliki komitmen tinggi untuk memajukan organisasi. Dia sudah teruji dalam menjalankan organisasi, baik sebagai Ketua Umum Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) tahun 1997 lalu, Ketua Fokal IMM Padang sampai sekarang maupun sebagai Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Padang sampai sekarang. Jadi jika dia memimpin KNPI Sumbar nantinya, saya prediksi KNPI Sumbar akan lebih maju ditangannya. Disamping itu, jiwa olahraga yang ada dalam dirinya dapat menjadi nilai tambah bagi KNPI Sumbar ke depan. Sinergi antara pemuda dan olahraga sudah seharusnya lebih intensif. Pasalnya, pemuda dan olahraga adalah dua unsur yang tidak dapat dipisahkan. Pemuda identik dengan olahraga. Nah, dalam diri Adib sudah ada dua unsur yang berkaitan erat ini.

KETUA AL WASHLIYAH NURKHOLIS B

ADIB merupakan tokoh pemuda yang memiliki komitmen tinggi. Dia sudah berkomitmen untuk menyatukan seluruh OKP dan KNPI Kabupaten dan Kota di Sumbar dengan wadah KNPI Sumbar. Dia sudah teruji dalam berorganisasi karena banyak organisasi yang dipimpinnya mengalami kemajuan seperti IMM, IPSI Padang dan lainnya.Namun yang lebih penting adalah dia mampu mengakomodir semua kepentingan OKP dan KNPI Kabupaten dan Kota yang memiliki jenis beragam. Dia bukan hanya mampu menggaet OKP Islam saja namun juga kekaryaan, nasional, kepartaian, KNPI kabupaten dan kota serta lainnya. Hal itu sudah membuktikan bahwa Adib merupakan sosok yang tepat untuk memimpin KNPI Sumbar ke depan. Saat ini, KNPI butuh figur yang mempu mengakomodir semua kepentingan OKP dan bukan satu OKP saja. Saya yakin, jika hal ini terwujud maka KNPI Sumbar akan semakin lebih maju dan keberadaannya lebih terasa di tengah masyarakat.

PEMUDA PADANG PARIAMAN YOHANES WEMPI SUDAH saatnya KNPI Sumbar dipimpin oleh tokoh yang memiliki sifat perekat bagi semua OKP di Sumbar ini. KNPI Sumbar membutuhkan figur perekat ini. Figur yang tepat ada pada diri Adib Al Fikri. Jaringannya yang mampu menembus semua jenis OKP dan KNPI di daerah sudah membuktikan Adib memiliki kapasitas untuk itu. Di tangan Adib, saya yakin KNPI akan lebih maju. Sosok Adib yang amanah, memiliki loyalitas tinggi dan bertanggungjawab ditambah dengan kemampuannya menjadi perekat akan membuat KNPI semakin solid dan lebih dirasakan keberadaannya di tengah masyarakat.

KETUA GENERASI MUDA KOSGORO GUSFEN KHAIRUL

ADIB AL FIKRI adalah tokoh muda yang ideal untuk memimpin KNPI Sumbar periode 2011-2015. Dia adalah figur perekat yang mampu mempersatukan semua jenis OKP, baik itu OKP Islam, kekaryaan, nasional, kepartaian dan lainnya. Figur seperti itulah yang dibutuhkan KNPI Sumbar saat ini. Di tangan Adib, saya yakin KNPI Sumbar akan lebih maju. Pasalnya, sesuai dengan visi dan misinya menyatukan seluruh OKP di Sumbar untuk menjadi sebuah kekuatan besar kepemudaan. Bagi saya, OKP di Sumbar harus bersatu dalam satu wadah KNPI sehingga akan menjadi kekuatan besar yang sangat berguna memajukan Sumbar ke depan. Pemuda harus memiliki kontribusi besar untuk pembangunan. Untuk itu, dibutuhkan pemimpin KNPI yang memiliki jiwa perekat ini.

Pariwara

Adib Alfikri Sang Perekat Siap Pimpin KNPI 2011-2015 NAMA Adib Alfikri, SE, MSi mencuat sebagai salah satu kandidat kuat menjadi Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sumbar periode 2011-2015 menggantikan Marzul Veri. Kader Muhammadiyah ini malahan disebut-sebut akan bisa memenangi perebutan kursi KNPI-1 karena memiliki koalisi besar dari berbagai OKP dan KNPI kabupaten dan Kota di Sumbar. Ketua tim pemenangan Adib, Marhadi Effendi mengatakan saat ini pihaknya sudah merangkul lebih dari setengah pemilik suara dari berbagai OKP dan KNPI kabupaten dan kota di Sumbar. Hal itu bisa terjadi karena sosok Adib yang dapat diterima dalam berbagai lapisan OKP dan KNPI kabupaten dan kota di Sumbar. “Koalisi kami sudah solid. Kami sudah merangkul berbagai jenis OKP dan KNPI kabupaten dan kota. Dengan kondisi ini, Insya Allah, Adib bisa dimenangkan,” ujar Marhadi. Marhadi mengatakan visi dan misi Adib untuk merekatkan semua OKP di Sumbar telah membawa dirinya dapat berkoalisi dengan berbagai OKP dan KNPI di Sumbar. Artinya, Adib bukan menonjolkan salah satu warna OKP, namun mengakomodir semua OKP dan KNPI daerah. Dengan visi dan misi seperti itu, wajar pria asli Kuranji ini mendapat tempat di hati OKP di Sumbar. Di tangannya, organisasi yang dipimpinnya dapat berkembang dengan baik. Misalkan saja IMM Sumbar, Fokal IMM Padang dan IPSI Padang. Khusus IPSI Padang, Adib dapat mempersembahkan prestasi menjadi juara umum silat di Porprov XI 2010 lalu. Selain itu, Adib juga memiliki kemampuan untuk menjalin komunikasi dengan semua OKP dan KNPI daerah. Hal itu telah menjadi modal dasar bagi pria kelahiran 13 April, 38 tahun lalu itu. Linknya dengan pemerintah, swasta dan pihak lainnya menjadi salah satu modal besar untuk memajukan KNPI ke depan. “KNPI membutuhkan figur perekat yang mampu mengakomodir semua kepentingan OKP dan KNPI daerah. Hal itu sudah dimiliki oleh Adib, sehingga dialah yang pantas memimpin KNPI ke depan,” ujar Ketua Umum Al Washliyah Sumbar, Nurkholis B. Nurkholis mengakui Adib merupakan sosok yang memiliki tanggungjawab dan loyalitas tinggi dalam memimpin organisasi. Hal itu, menurutnya sudah tercermin dalam organisasi yang dipimpinnya. IMM dan IPSI Padang merupakan dua contoh organisasi yang dipimpinnya dapat berkembang dengan baik. Adrianto, SAg, Ketua DPD KNPI Pasaman Barat sudah mengetahui dengan pasti kemampuan Adib memimpin organisasi sehingga KNPI Pasaman Barat tidak ragu mengusung Adib sebagai calon ketua KNPI Sumbar.“Adib menurut kami merupakan sosok yang pantas memimpin KNPI Sumbar. Karena kami sudah mengetahui kualitasnnya maka kami mengusung dia sebagai ketua umum KNPI Sumbar,” kata Andrianto. Peluang Adib untuk memenangkan pemilihan sangat terbuka lebar. Koalisi besar yang mengusung Adib adalah modal besar untuk memenangkan pemilihan. Malahan, kemenangan Adib bisa dalam satu putaran mengingat besarnya dukungan dari OKP dan KNPI daerah terhadap dirinya. (*)

Akomodir Semua Kepentingan Pemuda

KETUA GPK H. MAIDESTAL HARI MAHESA ADIB AL FIKRI merupakan figur yang pas untuk memimpin KNPI Sumbar ke depan. Di tangannya, saya yakin KNPI Sumbar akan lebih maju. Hal itu disebabkan sosok Adib memiliki loyalitas organisasi yang sangat besar. Dia sudah teruji dalam berbagai organisasi, baik organisasi kepemudaan maupun organisasi olahraga. Disamping itu, dengan latar belakang keagamaannya, saya yakin dia akan amanah menjalankan tugas yang diembannya. Dalam organisasi yang dibutuhkan adalah tanggungjawab dan loyalitas. Adib memiliki hal itu. Disamping itu, jaringannya yang kuat bukan hanya di OKP saja, namun juga dipemerintahan serta sektor swasta diharapkan akan mampu lebih memajukan KNPI Sumbar ke depannya.

MAJUNYA Adib Al Fikri dalam pemilihan Ketua Umum Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Sumbar 2011-2015 membuat persaingan kursi KNPI-1 semakin sengit. Adib disebut-sebut sebagai salah satu kandidat kuat untuk memimpin KNPI ke depan. Bagaimana visi dan misi Adib untuk memajukan KNPI Sumbar kedepan, berikut petikan wawancaranya: Kenapa Anda maju dalam pemilihan ini? Saya merasa terpanggil untuk memajukan kepemudaan di Sumbar. Nah, KNPI adalah satu satu wadah besarnya karena merupakan muara dari semua organisasi kepemudaan di

Sumbar. Keinginan saya itu mendapat respon positif dari teman-teman di OKP. Kawankawan pertama kali dari Muhammadiyah mendukung saya untuk maju. Kemudian, bola terus bergulir dan saya mendapat dukungan luas dari OKP lainnya. Koalisi besar inilah yang mendukung saya. Visi dan misi Anda adalah merekat seluruh OKP di Sumbar. Apa maksudnya? OKP di sumbar itu memiliki warna yang banyak. Ada Islam, kekaryaan, nasional, kepartaian dan juga ada KNPI kabupaten dan kota. Saya melihat semua ini merupakan sebuah kekuatan besar jika mampu diakomodir dengan baik. Jika sudah di KNPI semua warna itu harus dihilangkan. Yang ada hanya satu yaitu kepemudaan dengan wadah KNPI. Semua bekerja untuk memajukan kepemudaan Sumbar. Dengan demikian, KNPI akan semakin lebih terasa di tengah masyarakat. Anda melihat pemuda Sumatra Barat saat ini bagaimana? Saya melihat pemuda Sumbar memiliki potensi yang besar. Dengan warna yang banyak seperti yang saya sebutkan tadi, maka hal itu dapat menjadi sebuah kekuatan yang besar. Hanya saja, saat ini pemuda itu belum terakomodir dengan baik. Padahal, jika semua unsur itu disatukan dalam KNPI maka saya yakin KNPI akan semakin besar. Jadi Anda yakin akan mengakomodir semua unsur pemuda itu? Kenapa tidak. Pada prinsipnya pemuda itu memiliki satu tujuan yaitu pengembangan diri. Nah, jika hal itu dapat disalurkan maka jelas hal ini akan menjadi kekuatan besar.

Saya yakin pemuda nantinya akan memiliki kontribusi besar. KNPI memiliki sumbangan besar bagi pembangunan Sumbar ke depan. Anda disebut juga sudah memiliki pengalaman dalam mengurus organisasi dan bukan hanya kepemudaan namun juga olahraga. Bagaimana ini bisa Anda lakukan? Dalam berorganisasi yang diutamakan itu adalah tanggungjawab dan loyalitas serta mampu mengakomodir semua kepentingan. Saya selalu menanaman dalam diri bahwa menjalankan organisasi adalah amanah yang mesti djalankan sebaik-baiknya. Kondisi inilah yang membuat saya dipercaya di IMM waktu kuliah dulu, kemudian di Fokal IMM dan juga di IPSI Padang. Banyak pihak yang menginginkan KNPI juga bersinergi dengan olahraga, bagaimana pendapat Anda? Kalau itu adalah kemauan pemuda, maka hal itu sudah seharusnya dilaksanakan. Memang antara pemuda dengan olahraga adalah dua hal yang tidak dapat dipisahkan. Pemuda itu akan sehat dan mampu mengeluarkan ide terbaiknya jika menjalankan olahraga. Saya ingin juga membawa konsep ini ke dalam KNPI jika dipercaya nanti. Terakhir, apakah Anda yakin akan bisa menang dalam pemilihan? Harus yakin. Kalau ragu lebih baik kembali. Saya bersama teman-teman telah membuat koalisi besar dari berbagai macam warna OKP dan KNPI Kabupaten dan Kota di Sumbar. Koalisi ini sudah membulatkan tekad untuk mendukung saya sepenuhnya.


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.