Koran Duta Online Edisi 02 Mei 2013

Page 1

C M Y K

SURABAYA 031-8299985 JAKARTA 021-31906159 HARGA ECERAN

Rp 3.000,-

KAMIS

Tegas dan Cerdas

02 Mei 2013 - 21 Jumadil Akhir 1434 H

@dutaonline

dumas@sby.centrin.net.id

Duta Masyarakat

Ayu Azhari Ditipu Orang Dekat Luthfi JAKARTA - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa artis Khadijah Azhari (Ayu Azhari) sebagai saksi dalam kasus tindak pidana pencucian uang yang melibatkan mantan Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq dan Ahmad Fathanah. Nama Ayu termasuk dalam list di telepon genggam milik Ahmad Fathanah yang

KORBAN: Ayu Azhari memberi keterangan kepada wartawan usai menjalani pemeriksaan di Gedung KPK Jakarta, Rabu (1/5).

disita KPK. Ayu yang tiba di Gedung KPK pukul 10.40 WIB mengaku kenal dengan Fathanah sekitar November-Desember tahun lalu. Saat itu kakak Rahma Azhari ini dihubungi Fathanah untuk diberi job menyanyi di acara partai dan pilkada. “Undangannya ada di beberapa tempat di Pacific Place, Plaza Indonesia. Dia menghubungi saya tapi belum jadi. Dia SMS dan ada kaitan dengan pekerjaan saya,” katanya.

Ayu pun merasa menjadi korban Fathanah. Mantan bintang film panas itu ditipu dengan cara diiming-imingi pekerjaan oleh tersangka kasus suap pengurusan kuota impor daging sapi di Kementerian Pertanian (Kementan) tersebut. “Saya korban janji-janji pekerjaan yang ditawarkan Fathanah,” kata Ayu di kantor KPK. Namun Ayu menampik anggapan kolega z

BACA: PKS Bantah Dekat Ayu..., hal 7

MIO

Dahlan Ikut Demo Buruh, Akses Bandara Lumpuh DIHADANG DI GRAHADI, SBY MAKAN BARENG BURUH DI MASPION DTH

MENOLAK FATWA: Tiga istri Eyang Subur.

Tiga Istri Subur Gugat MUI JAKARTA - Eyang Subur ternyata menolak bertobat sesuai permintaan Majelis Ulama Indonesia (MUI). Bahkan tiga dari tujuh istri Subur muncul di hadapan publik, Rabu (1/5) kemarin, menolak fatwa MUI yang menyebut ajaran Subur sesat sekaligus meminta pria asal Jombang itu agar menceraikan 3 dari 7 istrinya. Ketiga istri Subur, yakni Heri Mahwati, Nita Septriani, dan Annisa, bukan hanya keberatan dengan fatwa MUI, tapi juga hendak menggugat MUI. Lewat kuasa hukumnya, istri Subur menegaskan, mereka menolak bercerai. “Ketujuh istrinya mau ketemu ketua majelis ulama (soal fatwa menceraikan istri), mereka tidak mau menerima fatwa itu,” kata kuasa hukum mereka, Made Rahman, saat z

BACA: Nita Bantah ‘Dibajak’ dari..., hal 7

Saat ribuan buruh melakukan aksi unjuk rasa memperingati Hari Buruh Internasional (Mayday), ratusan buruh di Kabupaten Sidoarajo, Jawa Timur, harus menelan pil pahit. Mereka baru saja mengalami pemutusan hubungan kerja (PHK) karena pihak ketiga yakni pemasok jasa tenaga kerja (outsourcing), sudah memutus kontrak dengan pihak perusahaan.

Indeks HAL 2

SURABAYA - Jutaan kaum buruh turun ke jalan memperingati Hari Buruh se-Dunia (Mayday), Rabu (1/5) kemarin. Ribuan massa buruh di Surabaya dan sekitarnya sempat hendak menghadang kedatangan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY )di Gedung Negara Grahadi, Surabaya, Jawa Timur, setelah mereka mendapat kabar orang nomor satu di

TUJUH TUNTUTAN

BURUH

BERDOA: Para buruh tak hanya demo di jalanan, tapi juga menggelar acara dzikir dan doa bersama di kawasan industri Jababeka Bekasi dalam rangka memperingati Hari Buruh, Rabu (1/5).

Indonesia itu dijadwalkan singgah di Grahadi. Sejak siang buruh dari berbagai elemen terus berdatangan. Kontan saja lalu lintas di Jalan Gubernur Suryo terpaksa dialihkan. Pantauan di lokasi, ribuan buruh ini terus berorasi di atas kendaraan bak terbuka yang z

ARA

BACA: Cari Simpati Dinilai..., hal 7

1

2

3

4

5

6

7

Menolak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) karena berdampak pada naiknya harga-harga kebutuhan dasar masyarakat. Ini mengakibatkan daya beli buruh dan masyarakat menurun.

Melaksanakan Badan Penyelenggara Jaminan Kesehatan untuk seluruh warga negara Indonesia, terhitung 1 Januari 2013. Juga melakukan revisi peratutan menteri dan peraturan presiden masalah kesehatan.

Masalah upah murah, pemerintah harus mengambil tindakan menetapkan upah layak bagi buruh.

Meminta 1 Mei menjadi hari libur nasional.

Meminta penghapusan pekerja outsourcing, khususnya di BUMN. Karena perusahaan pelat merah masih banyak menggunakan outsourcing.

Menolak RUU Ormas dan Kamnas berdasarkan prinsip demokrasi. Karena dinilai dapat mengganggu iklim tersebut.

Menolak tindak premanisme dan upaya kriminalisasi kepada aktivis buruh.

Pengusaha Rugi

970 Miliar Sehari

JAKARTA - Aksi demonstrasi kaum buruh menimbulkan kerugian yang sangat besar. Tahun lalu kerugian akibat aksi demo buruh mencapai Rp 190 triliun. Sedang dalam aksi

demo Mayday di Jakarta Rabu (1/5) kemarin kerugian ditaksir mencapai angka ratusan miliaran rupiah. Kepala Kamar Dagang dan Industri (Kadin) DKI Jakarta Eddy Kunta-

Purwanto Di-PHK, Patemi Penjarakan Majikan

D

OKZ

KEADILAN: Patemi didampingi Rieke Diah Pitaloka meminta Kejari Surabaya agar segera mengeksekusi mantan majikannya Tjioe Christina Chandra.

SUSNO PERMALUKAN PENEGAK HUKUM

HAL 8

SIKLUS 16 TAHUN

cukupi kebutuhan sehari-hari. Belum lagi ada tanggungan wajib yang harus dibayar setiap bulan, seperti biaya kos, cicilan sepeda motor, dan utang keluarga. Bila sang istri memilih akan pulang kampung ke Madiun untuk mengurangi beban hidup di kota, Purwanto berusaha tetap bertahan di Sidoarjo sambil mencari pekerjaan. Bukan hanya Purwanto dan Dina, ada 231 rekannya di pabrik tersebut yang juga di-PHK. Selanjutnya z

z

BACA: Minta Demo yang Wajar..., hal 7

Banjir Jakarta Minta Korban

YANG BERUNTUNG DAN YANG BUNTUNG DI HARI BURUH UA di antara ratusan buruh yang terkena PHK itu merupakan pasangan suami-istri, Purwanto dan Dina. Keduanya berasal dari Madiun yang kos di kawasan Tropodo, Kecamatan Waru, Sidoarjo. Mulai Rabu (1/5), pas Hari Buruh, pasangan suami istri yang sudah memiliki seorang anak itu tidak lagi bekerja. Sebelumnya mereka bekerja di sebuah pabrik milik UD Surya Indah Plastik di kawasan Tropodo. Purwanto menuturkan, pascaPHK dia bingung bagaimana men-

di saat dihubungi wartawan, Rabu petang, mengatakan, berdasarkan pengalaman dari demonstrasi Hari

BACA: Minta Jaksa Segera..., hal 7

JAKARTA - Hujan deras yang mengguyur Jakarta hingga Rabu (1/5) tadi malam mengakibatkan banjir di sejumlah kawasan ibukota. Bahkan banjir menelan korban jiwa. Seorang anak laki-laki bernama Achmad Zulfikar (13) tewas terseret arus banjir setelah terpeleset ke dalam selokan di Jati Padang, Pasar Minggu. Dia hanyut terbawa arus selokan hingga ke Kali Sasak. “Dia ditemukan sudah meninggal karena terpeleset di saluran air dekat SMA 28,” kata Kepala Seksi Operasi dan Penanggulangan Bencana Jakarta Selatan Mohtar Zakaria lewat pesan singkat Rabu tadi malam. Korban z

BACA: Hujan Deras Air Cepat Tinggi..., hal 7

ADA PULAU ‘AWET MUDA’ DI SUMENEP

HAL 16 EDITOR: GATOT SUSANTO z LAYOUTER: HUSNI FAHAMSYAH

www.dutaonline.com

C M Y K


2

Nasional Kamis, 2 Mei 2013

Kapal BBM Terbakar 4 Tewas JAKARTA - Sebuah kapal tongkang yang mengangkut 3.200 ton bahan bakar minyak (BBM) terbakar di perairan laut Sangatta, Kutai Timur, Kalimantan Timur, Senin 29 April sekitar pukul 15.30 WITA. Kapal bernama Sahoya 3 tersebut membawa BBM dari PT KPC dan tug boat Arya Candara milik PT Sinar Alam Perdana (SAP). “Tiba-tiba tongkang Sahoya 3 meledak dan menimbulkan kobaran api. Api lalu merembet pada tug boat Arya Candara yang berada di sebelahnya. Tug boat juga meledak,” kata Kabag Penum Mabes Polri, Kombes Agus Riyanto, di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Rabu (1/5). Akibat peristiwa tersebut, kata Agus, empat orang awak kapal tongkang tersebut tewas. Jenazah korban telah ditemukan oleh tim SAR sehari setelah musibah terjadi. “Korban tewas atas nama Galih, Feri, Fauzi, dan

Yuda. Untuk korban luka sebanyak lima orang saat ini dirawat di RS Pupuk Kaltim, Bontang,” ungkapnya. Kelimanya yakni Heri Sausilawane, Basri Manilet, Robi Obren, Febri Kustiantono, dan Jemy Maliholo. Namun, satu orang lainnya masih dalam pencarian. “Sementara atas nama Sutrisno, sampai hari ini belum ditemukan,” ucapnya. Dia menambahkan, tim dari Basarnas masih mencari korban terbakarnya kapal tongkang atas nama Sutrisno yang saat ini belum ditemukan. Langkah-langkah yang diambil Mabes Polri, kata Agus, melakukan koordinasi dengan PT KPC untuk menyelidiki penyebab terbakarnya Kapal Tongkang Sahoya 3 tersebut. “Kita masih melakukan koordinasi dengan perusahaan, Basarnas, Pol Airud untuk melakukan penyelidikan peristiwa ini,” tutupnya. inc

Dai Benteng Umat Memerangi Narkoba JAKARTA - Semakin merebaknya situasi penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba saat ini telah menjadi keprihatinan dari berbagai pihak. Berita terakhir soal kasus narkoba bahkan melibatkan perwira menengah senior TNI yang seolah menguatkan indikasi narkoba bisa mengenai siapa saja. Wakil Rektor II Univeritas Islam Assyafi’iah (UIA), Prof. Dr. Dailami Firdaus menggambarkan situasi ini bukan lagi sebagai bencana biasa, namun seperti Tsunami Narkoba. Hal ini disampaikan dalam sambutannya pada pembukaan Pelatihan Kader Anti Narkoba bagi Da’i se-Jabodetabek di kampus Universitas Islam As Syafiiyah, Jatiwaringin, Bekasi, Rabu (1/5). Pada kesempatan itu, Dailami menyoroti fakta hubungan antara oknum Polri dengan oknum TNI dalam kasus narkoba yang melibatkan Danlamal di Semarang. Hal yang ironis bila dihubungkan dengan berbagai perbedaan pandangan yang sering terjadi antara kedua institusi ini, namun dalam penyalahgunaan narkoba bisa berjalan walaupun sebatas oknum. Menyikapi hal ini, Dailami mengungkapkan harapan agar para da’i dan mubaligh lebih mengangkat isu-isu narkoba dalam khotbah yang rutin disampaikan kepada umat. “Saya mengajak para da’i untuk menjadi benteng umat, berikan pemahaman akan bahaya narkoba. Jangan sampai kita memberi ruang untuk pengedar narkoba yang akan meruntuhkan moral dan karakter bangsa ,” ajak Dailami. Senada dengan pernyataan tersebut, Drs. H.M. Budiman Sinaga selaku Ketua Islamic Solution yang menggandeng Badan Narkotika Nasional (BNN) dalam kegiatan ini, menyampaikan rencana Bulan Bakti Da’i dengan te-

ma “Jihad Terhadap Bahaya Narkoba” yang akan diluncurkan pada bulan Juni ini. “Kita sangat memahami bahwa BNN tidak akan mampu sendirian, karenanya kami para da’i akan mendukung lewat basis massa yang kami miliki untuk mewujudkan Indonesia Bebas Narkoba,” tegas Budiman. Lebih lanjut juga disampaikan bahwa hal ini dapat dilaksanakan bila pemerintah juga memiliki keseriusan dan konsistensi untuk melibatkan berbagai elemen masyarakat dalam menangani permaslahan ini. Direktur Advokasi Masyarakat BNN, dr. Victor Pudjiadi yang hadir langsung untuk memberikan materi menyampaikan apresiasi atas kesediaan para da’i dan mubaligh untuk ikut serta dalam pencegahan narkoba. Dengan situasi dimana upaya penegakan hukum yang seringkali terkendala, pencegahan narkoba melalui pembentukan pola pikir dan perilaku harus ditingkatkan oleh segenap lapisan masyarakat. Saat ditanya mengenai tingkat bahaya narkoba terkini, Victor menyampaikan bahwa harus difahami bahwa angka penyalahgunaan yang ada merupakan fenomena gunung es. Yang terdata adalah yang di atas permukaan, namun yang di bawah tidak kelihatan dan terdata, dimana jumlahnya pasti lebih besar. Terkait dengan solusi yang harus dilakukan, Victor mengharapkan dukungan dari seluruh elemen masyarakat, khususnya para da’i yang hadir pada kegiatan ini. “Pendekatan dari sisi agama harus lebih ditingkatkan, masalah narkoba bukan hanya menyangkut hukum atau hitungan ekonomi, namun lebih jauh pemahaman dari sisi agama bahwa narkoba adalah dosa diharapkan dapat melindungi masyarakat kita,” tegas Victor. hud

Penimbun BBM 1,4 Ton Ditangkap BENGKULU - Polsek Kota Manna, Kabupaten Bengkulu Selatan, Bengkulu, berhasil mengamankan sebanyak 1,4 ton atau 1.400 liter bahan bakar minyak (BBM) jenis Premium subsidi dari tangan penimbun yang disimpan dalam 40 jeriken berkapasitas mencapai 35 liter per jeriken. Dalam penangkapan saat razia pada Rabu (1/5), polisi menetapkan seorang ibu rumah tangga, Gusmah, 42, sebagai tersangka. Tersangka Gusmah ditangkap di dalam mobil bersama suaminya Subianto yang kabur dari pemeriksaan polisi saat akan diperiksa. Selain itu, polisi juga mengamankan satu unit kendaraan yang memang dicurigai sebagai kendaraan pengangkut BBM ilegal yang akan dikirim ke Kabupaten Kaur. Pelaku tertangkap saat sedang melintas di jalan Gedang Melintang, Kecamatan Manna, sekitar pukul 07.15 WIB. Kapolres Bengkulu Selatan AKB Yohanes Hernowo mengatakan, penangkapan pelaku dengan bukti sebanyak 1.400 liter BBM jenis Premium berdasarkan laporan dari masyarakat yang resah karena BBM subsidi

Menerobos Demo Memakamkan Jenazah Bayi

sering dijual kepada nelayan di Kabupaten Kaur. “Kami telah mengamankan sebanyak 40 jeriken yang berisi 1.400 liter. Setiap satu jeriken berisi 35 liter. Penangkapan tersebut berdasarkan laporan dari masyarakat sehingga petugas melakukan patroli dan berhasil menangkap mobil yang membawa BBM jenis Premium dari Kota Bengkulu,” katanya. Dari pengakuan tersangka kepada penyidik, BBM bersubsidi itu dibeli dari SPBU di Kelurahan Air Sebakul, Kecamatan Selebar, Kota Bengkulu. Tersangka dan suaminya membeli dengan harga yang ditetapkan oknum petugas SPBU Rp5.300 dari harga resmi Rp4.500 per liter. Untuk mendapatkan bensin subsidi dalam jumlah besar, petugas SPBU menetapkan harga khusus dengan selisih harga lebih mahal menjadi Rp800 per liternya. Setelah membeli BBM di SPBU, tersangka bersama suaminya langsung meluncur ke Kabupaten Kaur untuk dijual kembali secara eceran kepada nelayan Desa Sulau Wangi, dengan harga Rp6.000 hingga Rp7.000 per liter. mio

MIO

WARGA yang membawa jenazah bayi yang baru meninggal dunia untuk dimakamkan, mencoba menerobos ratusan buruh yang tengah melakukan aksi memblokir Jalan M Suryadarma Ali Marsekal menuju akses jalur bandara pintu M1, Tangerang, Banten, Rabu (1/5). Aksi buruh tersebut dilakukan untuk memperingati Hari Buruh Sedunia dan berencana menerobos masuk Bandara Internasional Soekarno Hatta sebagai bentuk perlawanan mereka kepada rezim SBY-Boediono yang dianggap kapitalis dan tidak berpihak pada kesejahteraan kaum buruh.

Pemekaran Wilayah Minta Tumbal MUSI RAWAS - Hasrat sejumlah warga untuk pemekaran Kabupaten Musi Rawas Utara, Sumatera Selatan, telah memakan korban jiwa. Kerabat korban tewas pun ngotot untuk tetap memperjuangkan pemekaran daerah. Suharto (17) adalah salah satu korban tewas dari empat warga Desa Muara Rupit Kecamatan Rupit, Kabupaten Musi Rawas. Jasad Suharto telah dua hari dimakamkan. Ibunda Suharto, Sahibah (48), tidak mampu menahan derai air mata saat ditemui

awak media, Rabu (1/5). Didampingi paman Suharto, Jefri, Sahibah menceritakan getirnya kehilangan anak akibat luka tembak di kepala yang tembus hingga kepala belakang. “Kami memang mengizinkan Harto (nama panggilan Suharto) untuk mengikuti demo karena seluruh warga harus ikut demo,” jelasnya. Namun, ketika terdengar letusan senjata api, ibunda Suharta langsung berhambur ke luar rumah mencari keberadaan anak

bungsunya tersebut. Suharto merupakan anak terakhir dari empat bersaudara. Sejak usia 14 tahun, Suharto telah ditinggal ayahnya. “Dia yatim sejak kelas dua SMP,” ungkap Jefri. Praktis, sejak itu Suharto tinggal dan menjaga ibundanya yang berprofesi sebagai buruh tani sawit. Dengan mengumpulkan segenap semangat, Sahibah mencoba membuka kembali kenangan sehari sebelum Suharto berpulang. “Sehari sebelum bentrok,

Suharto sempat merangkul saya dan bertanya siapa yang akan menjaga ibu nantinya jika ia pergi,” jelas Sahibah yang seketika tangisnya pecah. Suharto yang baru usai menjalankan Ujian Nasional tingkat SMA itu telah memiliki rencana akan melanjutkan ke perguruan tinggi di Palembang. Keluarga mengaku mengetahui Suharto tertembak saat telah berada di Rumah Sakit Lubuk Linggau. “Kondisi Suharto saat itu masih hidup tapi kritis. Ke-

luarga berniat mengautopsi Suharto, tapi melihat banyaknya pasien yang berdatangan, autopsi pun dibatalkan,” terang Jefri. Dengan kejadian ini, keluarga Suharto mengharapkan pihak berwajib untuk segera mencari pelaku penembakan. “Pihak berwajib harus menegakkan keadilan dan segera mencari dan menghukum pelaku penembakan brutal. Pengorbanan untuk pemekaran Musi Rawas Utara sudah memakan korban. Dan pemekaran adalah harga mati,” cetus Jefri. mio

BUNTUT KASUS DANLANAL

Prajurit TNI AL Dites Narkoba

SUSNO DUADJI

Susno Permalukan Penegak Hukum JAKARTA - Mantan Kepala Badan Reserse Kriminal Polri Komisaris Jenderal (Purn) Susno Duadji hingga kini belum diketahui keberadaannya. Sebagai mantan anggota Polri yang menangani sejumlah kasus, Susno tentunya tahu persis bagaimana polisi memburu buronan. Hal itu dinilai menjadi salah satu kendala Polri maupun kejaksaan untuk menemukannya. “Iya, pasti dia tahu bagaimana polisi bekerja. Dia juga pasti tahu kalau setiap komunikasinya disadap polisi,” ujar anggota Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) Edi Saputra Hasibuan saat dihubungi, Rabu (1/5). Kabarnya, Susno saat ini kerap gonta-ganti sim card telepon genggamnya agar tak terlacak penyidik. Belakangan, Susno muncul dalam video yang diunggah di Youtube dengan akun Yohana Celia. Penampilan Susno di Youtube itu pun seolah dirinya menantang kejaksaan dan Polri yang belum berhasil menemukannya. “Penampilan Susno dalam Youtube sama saja mempermalukan aparat penegak hukum yang seolah-olah tidak bisa menangkap dirinya. Kami juga menilai sikapnya itu dengan sendirinya merendahkan kehormatannya sebagai mantan Kabareskrim,” kata Edi.

Namun, menurut Edi, cepat atau lambat mantan Kapolda Jabar itu pasti dieksekusi kejaksaan. Kompolnas meminta Susno menyerahkan diri. Langkah Susno yang bersembunyi dari aparat penegak hukum dinilai salah besar jika dia ingin memperjuangkan keadilan kasusnya. “Kompolnas berpendapat akan lebih terhormat bagi Susno untuk menyerahkan diri sambil melakukan perlawanan hukum yang lebih tinggi daripada bertahan dalam persembunyiannya,” ujar Edi. Sebelumnya, Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan telah tiga kali melakukan pemanggilan eksekusi pada Susno. Namun, mantan Kapolda Jawa Barat itu tak pernah memenuhi panggilan eksekusi. Akhirnya pada Rabu (24/4/ 2013), tim gabungan kejaksaan melakukan upaya penjemputan paksa di kediaman Susno di Bandung, Jawa Barat. Upaya eksekusi itu pun gagal setelah Susno akhirnya digiring ke Mapolda Jawa Barat. Kemudian, tim dari kejaksaan dibantu Resmob Polda Metro Jaya mendatangi kediaman Susno di Cinere, Depok, dan keluarganya di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Minggu (28/4/ 2013) malam. Namun, Susno tidak ada

di tempat tersebut. Setelah itu, Susno pun masuk dalam daftar pencarian orang (DPO) oleh kejaksaan. Kasus Hukum Susno Proses eksekusi tersebut merupakan tindak lanjut setelah kasasi Susno ditolak Mahkamah Agung. Dengan putusan ini, Susno tetap dibui sesuai vonis Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, yaitu tiga tahun enam bulan. Hakim menilai Susno terbukti bersalah dalam kasus korupsi PT Salmah Arowana Lestari dan korupsi dana pengamanan Pilkada Jawa Barat. Susno menyatakan, dirinya tidak dapat dieksekusi dengan berbagai alasan. Pertama, dia menyatakan putusan Mahkamah Agung (MA) yang menolak kasasinya tidak mencantumkan perintah penahanan tiga tahun enam bulan penjara. Putusan MA hanya tertulis menolak permohonan kasasi dan membebankan biaya perkara kepada terdakwa sebesar Rp 2.500. Alasan kedua, Susno menilai bahwa putusan Pengadilan Tinggi Jakarta cacat hukum karena salah dalam menuliskan nomor putusan Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Dengan sederet argumen itu, Susno menganggap kasusnya telah selesai. kcm

JAKARTA - Penangkapan terhadap Kolonel Antar Setiabudi yang menjabat sebagai Komandan Pangkalan AL V Semarang dalam kasus narkoba menjadi pukulan bagi instansi AL. Apa mungkin ada anak buahnya juga mengkonsumsi narkoba? “Seorang komandan bisa kena, jangan-jangan yang lain bisa kena juga. Kemungkinan ada, tapi kan semua itu butuh proses,” kata Kepala Dinas Penerangan (Kadispen) AL, Laksamana Untung Suropati, usai Focus Discussion Group (FGD) di Kantor BNN, Jl MT Haryono, Cawang, Jakarta Timur, Rabu (1/5). Antar yang merupakan perwira menengah senior dan pernah menjabat sebagai Komandan Pangkalan Laut (Danlanal) di Yogyakarta, seharusnya mampu menjadi tauladan dan contoh yang baik bagi anak buah yang dipimpinnya. “Peristiwa kemarin menjadi pelajaran sangat berharga,” kata Untung. Guna memastikan prajurit yang pernah dipimpin Antar bebas tidaknya dari narkotika, pihaknya akan bergerak cepat untuk melakukan tes urine kepada seluruh prajurit TNI AL. “Kita akan lakukan tes urine, apakah ada yang terlibat atau mengkonsumsi narkotika,” terangnya. Data yang ditampilkan TNI AL, dalam 8 tahun terakhir tercatat ada 200-an prajurit TNI AL yang terlibat kasus narkotika. “200-an orang yang terlibat (narkotika), mereka dari strata perwira, bintara, dan seluruhnya sudah diproses, baik kategori berat dipecat atau rehabilitasi,” terang Untung. Kolonel Antar Setiabudi ditangkap di Hotel Ciputra Simpang Lima, Semarang, saat tengah mengkonsumsi sabu yang dipasok dari seorang anggota intel Polda Jateng, Brigadir Rahmat Sutopo. Guna memperlancar proses penyidikan POM AL, Antar resmi dicopot dari jabatan Danlanal sejak Selasa (30/4). det

EDITOR: GATOT SUSANTO z LAYOUTER: ISMAIL AMRULLOH

www.dutaonline.com


Kamis 2 Mei 2013

Opini

JAMBORE NASIONAL HARI LANSIA INDONESIA

Jangan Remehkan Kemampuan Lansia Oleh: Prof. Dr. Haryono Suyono Mantan Menko Kesra dan Taskin

Bangga Suka Desa Wujud Nyata Cinta Kampung Halaman

I

nsya Allah pada hari Minggu 5 Mei 2013 besok pagi, suatu rombongan yang terdiri dari wakil-wakil Kementerian Kelautan dan Perikanan, Kementerian Pariwisata dan Industri Kreatif, LPM Universitas Sebelas Maret dan Yayasan Damandiri akan berkunjung ke beberapa desa di Pacitan untuk meninjau satu dari seribu gua yang unik, kegiatan pantai yang indah dan kaya serta mempersiapkan pelatihan pemberdayaan keluarga berbasis masjid di Kabupaten yang kaya obyek turisme dan kearifan lokal itu. Kegiatan itu adalah usaha menyegarkan Gerakan Bangga Suka Desa, yaitu Gerakan Cinta Kampung Halaman, Gerakan Pembangunan Keluarga dalam Suasana Kota di Desa. Bersama Bupati Pacitan, Drs Indartato dan Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten, Ketua Tim Posdaya, Drs. Prayitno dan Ibu serta anggota SKPD lain, rombongan akan meninjau satu goa yang namanya sangat tenar, Goa Gong, di Kecamatan Punung. Digagas bahwa Goa Gong dipromosikan secara besarbesaran sebagai obyek turisme oleh Kementerian Pariwisata dan Industri Kreatif dengan partisipasi penduduk mengembangkan industri kreatif untuk memikat wisatawan dan sekaligus menolong keluarga miskin lepas dari belenggu kemiskinan. Untuk itu keluarga di kampung sekitar Gua Gong diajak mengembangkan kearifan lokal dengan mengikuti pelatihan menjadikan sumber daya lokal sebagai obyek yang menarik dan “laku jual” karena menimbulkan kenangan indah. Obyek wisata yang indah dan langka akan “dipaket” agar bisa menjadi satu daya tarik yang dikaitkan dengan jaringan wisata pantai yang indah di kota atau di kecamatan yang sedang dikembangkan dengan sangat intensif. Karena itu seluruh Tim yang dipimpin oleh Bupati Pacitan itu akan mengadakan dialog yang intensif dengan Posdaya setempat untuk memantapkan tekad dan sekaligus mempersiapkan pelatihan yang dibutuhkan untuk menjadikan Gua Gong sebagai salah satu andalan dari Wisata Seribu Gua di Pacitan. Dalam kaitannya dengan Wisata Pantai, rombongan akan melanjutkan perjalanan ke Kecamatan Ngadirojo yang mempunyai wilayah pantai yang tidak kalah indahnya dengan pantai Teleng di kota Pacitan. Di Kecamatan ini akan ditinjau hasil pelatihan pengolahan ikan di Kelompok Posdaya Desa Hadiluwih yang telah diselenggarakan atas kerjasama Yayasan Damandiri, Pemerintah Kabupaten dan Kementerian Kelautan dan Perikanan. Pameran hasil pengolahan ikan itu akan dikaitkan dengan Bazar Ikan oleh Kelompok Posdaya serta melihat kemungkinan pengembangan Wisata Pesisir dengan gagasan pengembangan Taman Laut dan Konservasi Penyu di Pantai Taman Desa Hadiwarno yang konon jarang dijamah oleh turis lokal maupun manca negara. Kepada Kelompok Posdaya di desa itu akan diajak mengembangkan industri kreatif agar para turis betah tinggal di tempat itu lebih lama untuk menikmati keindahan alam dan merasakan nikmatnya turisme di alam yang masih sangat asli. Akan dianjurkan pengembangan “Home Stay” di rumah-rumah keluarga di kampung dengan renovasi kelengkapan kamar mandi dan kakus yang lebih nyaman. Esok harinya kegiatan “Bangga Suka Desa” itu dilanjutkan dengan acara pembukaan berbagai kegiatan pelatihan di Pendopo Kabupaten Pacitan dengan mendatangkan Pengurus dari sekitar 250 Masjid untuk mengembangkan Masjid sebagai basis pemberdayaan keluarga. Pada saat bersamaan akan dilatih ratusan anggota Posdaya dari ribuan Posdaya di Pacitan untuk membuat Pabrik Tahu lokal, kursus jahit mejahit dan kegiatan industri kreatif lainnya. Sementara yang berminat dalam perdagangan akan diajak membuka warung dengan dukungan kredit mikro dan pusat kulakan yang siap menjemput bola. Tidak kurang dari 400 anggota Posdaya yang umumnya keluarga miskin akan mengikuti pelatihan dengan jaminan kredit untuk kegiatan usaha mikro yang kreatif. Kegiatan Cinta Kampung Halaman adalah kegiatan saling berbagi untuk meningkatkan upaya pengentasan kemiskinan menuju Indonesia yang damai dan sejahtera.

JAKARTA - Peringatan hari Lansia (lanjut usia) tahun ini terasa berbeda dari tahun sebelumnya. Bahkan penyelenggaraannya lebih istimewa. Pasalnya, untuk membuktikan bahwa para lansia memiliki semangat untuk berbuat sesuatu bagi bangsa dan negara, mereka menggelar Jambore Nasional Lansia 2013 di Raja Ampat Papua Barat, 4-16 Mei 2013. Tidak cuma itu, meski sudah menyandang status oma dan opa, mereka juga ingin membuktikan sanggup dan mampu menempuh perjalanan jauh selama empat hari melalui kapal laut menuju lokasi di ujung Timur wilayah Indonesia itu. Lamanya perjalanan di atas laut Indonesia akan dimanfaatkan untuk diskusi dan pelatihan untuk memanfaatkan waktu Lansia bagi pemberdayaan masyarakat di desa. Di Raja Ampat Papua Barat, selain mengikuti jadwal padat Jambore Nasional, layaknya anak-anak Pramuka, para lansia juga akan menikmati wisata laut paling eksotik di dunia. Para lansia itu dapat berselancar, menyelam dan menikmati gelombang laut yang tenang. Beberapa waktu lalu, peserta Jambore Nasional Lansia 2013 mendapat pembekalan dari Ketua Dewan Nasional Indonesia untuk Kesejahteraan Sosial (DNIKS) Prof Dr Haryono Suyono di kantor kementerian pariwisata. Saat ini sudah hampir seluruh lembaga negara turut serta memperhatikan masalah lansia padahal dahulu hanya diserahkan ke Kementerian Sosial. “Jumlah lansia Indonesia sekitar 25 juta orang. Namun yang sudah tidak produktif dan harus mendapat perhatian serius dari pemerintah hanya 10 persen. Selebihnya Lansia masih produktif dan sanggup berbakti untuk bangsa dan negara. Oleh karena itu, lansia tidak akan menjadi beban negara melainkan lansia dapat menjadi ‘alat’ pemberdayaan masyarakat,” papar Prof Dr Haryono Suyono di hadapan

DUTA/SAEFULLAH

PELEPASAN: Ketua Umum DNIKS Prof Dr Haryono Suyono memakaikan slayer kepada salah satu peserta Jambore Nasional yang akan menuju Raja Ampat, Papua Barat untuk menghadiri puncak peringatan hari lansia.

peserta Jambore. Prof Haryono menambahkan, karena mayoritas lansia masih produktif maka diarahkan untuk peduli tiga generasi, yaitu cucu, anak dan sesama lansia. Selain itu, lansia juga masih sanggup menjadi pemimpin. Prof Haryono mencontohkan, di antaranya Menteri Kesehatan Ny Nafsiah Mboy dan

Ketua Panitia Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) 2013 Ibu Moeryati Soedibyo. “Ny Nafsiah Mboy dan Ibu Moeryati Soedibyo sudah berusia lanjut, tapi mereka telah bisa menunjukkan kepemimpinan dan bisa dipercaya masyarakat dan dunia internasional,” kata Haryono Suyono. Haryono tidak setuju dengan per-

nyataan sejumlah kalangan yang mengatakan bahwa kepemimpinan nasional jangan lagi dipegang generasi tua. Serahkan pada yang muda. Dengan tegas Haryono menyatakan, yang muda belum tentu bisa. “Jangan mentang-mentang sudah tua dimasukkan keranjang sampah (tidak dipakai lagi—Red). Lansia

sekarang beda dengan zaman tahun 1970, karena usia harapan hidup waktu itu di bawah 50 tahun. Sedangkan lansia sekarang usia harapan hidupnya 70 hingga 80 tahun,” kata Haryono. Apalagi sekarang, kata Haryono, telah dikembangkan sistem pelatihan melalui berbagai organisasi atau lembaga Silver College yang dibentuk dan dikelola oleh berbagai perguruan tinggi atau oleh masyarakat sendiri. Silver College tersebut akan berada pada berbagai jenjang yang sebagian akan melatih para lansia untuk menjadi pemimpin gerakan di masyarakat. Sebagian lain akan menghasilkan lansia atau simpatisan yang akan bergerak bersama masyarakat di tingkat akar rumput. Lembaga dan organisasi lansia yang banyak tumbuh di masyarakat luas akan diajak bermitra dalam gerakan ini untuk menumbuhkan semangat yang tidak pantang mundur. Utamanya kepada para lansia yang pertumbuhannya 10 kali lipat dibanding pertumbuhan penduduk Indonesia yang 2 kali lipat dalam 40 tahun terakhir ini. Mereka diajak tetap bekerja bersama generasi yang lebih muda menggerakkan budaya peduli terhadap sesama. Sementara itu, Ketua Panitia HLUN Moeryati Soedibyo mengatakan Jambore Nasional Lansia 2013 bertema Kenali & Cintai Negerimu, dengan semangat Kebersamaan dan Persatuan dan Sub tema Lansia Peduli, Membangun/Membina Potensi dan Harmoni antar Generasi dan Timur sampai Barat Bumi Pertiwi. Puncak acara kegiatan ini, kata pengusaha nasional ini, dikaitkan dengan HUT Kabupaten Raja Ampat, Papua Barat, pada 9 Mei 2013, dengan maksud sebagai bagian dari upaya memperluas wawasan dan membina kecintaan terhadap NKRI khususnya wilayah timur RI, serta membangun silaturahim, harmoni, dan potensi antar generasi dengan wilayah timur RI. ful

Pertumbuhan Penduduk Pesat Picu Kesenjangan MAKASSAR - Menteri Koordinator Kesejahteraan Rakyat (menko kesra) Agung Laksono mengakui dalam dekade belakangan pemerintah ‘kecolongan’ atas laju pertumbuhan penduduk yang sangat pesat. Persoalan itu, dapat menghambat pembangunan, sehingga pemerintah perlu mencermati hal tersebut. “Kalau permasalahan kependudukan ini tidak cepat ditangani dan kita pun tidak siap dalam berbagai hal, maka jelas akan berakibat fatal karena hal itu bisa menghambat pembangunan nasional,” jelas Agung Laksono saat membuka Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Koalisi Indonesia untuk Kependudukan dan Pembangunan di Makassar, pekan lalu. Menurut Agung, Indonesia merupakan negara yang memiliki jumlah penduduk terbesar ke empat di dunia setelah China, India, dan Amerika Serikat. Jumlah penduduk Indonesia telah mencapai 220 juta jiwa dengan tingkat pertumbuhan penduduk sebesar 1,175 persen per tahun. Dengan pertumbuhan penduduk yang semakin pesat ini dikhawatirkan terjadi kesenjangan jika pemerintah tidak mencermati permasalahan ini. Bahkan,

penduduk Indonesia diperkirakan bisa mencapai angka 247,5 juta jiwa di tahun 2015, dan 273 juta jiwa pada 2025. Oleh karena itu, Agung mengemukakan, sejalan dengan dinamika kependudukan tersebut, maka program Keluarga Berencana (KB) harus diterapkan kembali secara ketat, sebagaimana yang pernah terjadi pada dua hingga tiga dekade lalu. Sementara itu, Mantan Menteri Kependudukan dan Kepala BKKBN Prof Dr Haryono Suyono menjelaskan, program keluarga berencana (KB) bersadarkan sensus penduduk tahun 1980 dianggap gagal. “Tahun 1981 pengumuman hasil sensus program KB dianggap gagal, namun tahun 1982 ditanggapi positif BKKBN dengan mengajak masyarakat membangun gerakan KB,” katanya. Saat ini BKKBN harus melakukan program jauh ke depan untuk menghindari kegagalan yang sama. Program yang sudah berjalan harus ditingkatkan, kalau melakukan program yang sama tidak akan membuahkan hasil seperti harapan. Sebab kondisinya sudah berbeda, masyarakatnya berbeda, institusinya juga berbeda. Saat ini komitmen terharap

MENARI BERSAMA: Mantan Menko Kesra Prof Dr Haryono Suyono dan Ketua Umum Koalisi Indonesia Untuk Kependudukan & Pembangunan Sonny Harry Harmadi menari bersama penari Patapuang dari Sanggar Remaja Paropo, kemarin.

program KB juga berbeda, tidak segegap gempita beberapa dekade lampau. Gubernur Lembaga Pertahanan Nasional Republik Indonesia Prof Dr Budi Susilo Soepandji, DEA mengemukakan pertumbuhan penduduk Indonesia masih tinggi, yakni 1,49 persen per tahun. Sedangkan pertumbuhan pangan hanya 0,49 persen per tahun. Sebanyak 60 persen penduduk Indonesia hanya tamat sekolah dasar

atau bahkan lebih rendah. “Angka kemiskinan menurut badan pusat statistik 28,59 juta jiwa. Pengangguran 7,2 juta jiwa,” katanya. Jumlah penduduk Indonesia tahun 2010 sekitar 237 juta jiwa. Jumlah penduduk yang besar ini bisa menjadi potensi dalam meningkatkan pembangunan jika dapat dikelola dengan baik. “Sebaliknya jika tidak, maka akan menjadi beban pemerintah,” katanya.

Dengan pertumbuhan penduduk yang semakin pesat ini dikhwatirkan terjadi kesenjangan jika pemerintah tidak mencermati permasalahan ini. Bahkan, penduduk Indonesia diperkirakan bisa mencapai angka 247,5 juta jiwa di tahun 2015, dan 273 juta jiwa pada 2025. Ketua Umum Koalisi Indonesia Untuk Kependudukan dan Pembangunan Sonny Harry Harmadi mengemukakan fenomena migrasi masyarakat menjadi salah satu persoalan dalam pembangunan kependudukan Indonesia. Tanpa adanya kebijakan pengarahan mobilitas penduduk, migrasi dapat menimbulkan konflik sosial dan komunal. “Berdampak melemahnya ketahanan nasional,” katanya. Mobilitas penduduk tidak hanya terjadi karena hanya alasan ekonomi. Tapi juga alasan kerawanan bencana. Seperti dampak pemanasan gobal yang menyebabkan naiknya permukaan air laut. Sehingga dalam waktu yang panjang akan mendorong terjadinya imigrasi secara massif dari wilayah pesisir ke daratan. “Sekitar 54 persen penduduk Indonesia tinggal di wilayah perkotaan yang letaknya di daerah pesisir,” katanya. ful

HARYONO SUYONO SHOW

Target MDGs Gagal, Indonesia Bakal Dikucilkan JAKARTA - Tanda-tanda dan indikasi pemerintah Indonesia gagal memenuhi target Millennium Development Goals (MDGs) pada tahun 2015 sudah tampak terlihat di depan mata. Resikonya, Indonesia bakal dikucilkan oleh dunia internasional sebagai negara yang tidak komit pengentasan kemiskinan. “Pada tahun 2015 adalah batas mengubah kemampuan sebuah negara terhadap masalah kependudukan, seperti kemiskinan dan masalah sosial lainnya. Setelah itu, pembangunan millenium masuk ke tahapan berikutnya. Dan Indonesia akan ditinggal,” papar Ketua Yayasan Damandiri Prof Dr Haryono Suyono dalam acara Hayono Show bersama wartawan mitra Damandiri di studio radio DFM 103.4 FM, kemarin. Indikasi bakal tidak tercapainya target MDGs di antaranya adalah dari laju penduduk tidak terkendali, tingkat penurunan angka kemiskinan yang sedikit dan sebagainya. Prof Haryono membangi secara singat indikasi MDGs, yaitu waras, wasis dan wareg serta mapan damai dan sejahtera. “Lihatlah, “waras “ nilainya jeblog. Terdapat kematian ibu hamil dan balita terus naik. Bahkan sampai membuat menteri kesehatan agak kalang kabut,” ungap pria

yang pernah menyabet penghargaan dalam bidang kependudukan ini. Sementara untuk “wasis” juga ikut morat-marit. Buktinya, Ujian Nasional (UN) yang digelar pemerintah jeblog. Apalagi kategori “wareg”. Tingkat kemiskinan terus mengalami naik.

“Apalagi nanti saat pemerintah menaikan harga BBM, angka kemiskinan dipastikan bertambah. Sebab, masyarakat yang kategori hampir miskin langsung jadi miskin,” tegasnya. Prof Dr Haryono Suyono yang juga dikenal sebagai bapak kependudukan ini

menyoroti khusus gagalnya pemerintah menahan laju penduduk Indonesia. Salah satu penyebabnya adalah tidak adanya lembaga yang memimpin khusus masalah kependudukan. Saat ini, katanya, BKKBN di bawah Kementerian Kesehatan sehingga tidak dapat leluasa

KETUA Yayasan Damandiri Prof Dr Haryono Suyono dan Direktur Pelaksana Harian Yayasan Damandiri Dr Much. Sudarmadi tampil dalam acara Hanyono Show bersama wartawan mitra Damandiri di studio radio DFM 103.4 FM.

menjalankan program. “Untuk meminta anggaran kegiatan KB saja, BKKBN harus ‘ngemis’ di kementerian kesehatan. Kalau pas ingat diperhatikan kalau lupa, anggaran tidak keluar,” kata Haryono. Prof Haryono lalu mengungkapkan pada eranya, ketua lembaga kependudukan langsung di bawah koordinasi dengan presiden. Waktu itu, sambungnya, ketua lembaga kependudukan adalah satu-satunya bukan menteri yang dapat melapor ke presiden. “Saya bisa lapor ke presiden 2 sampai 3 kali ke presiden. Kalau ada gubernur, bupati dan walikota yang bermasalah maka presiden yang langsung memanggil. Ini dampaknya luar biasa. Program kependudukan berjalan lancar,” kenangnya. Oleh karena itu, tegas Prof Haryono, lembaga yang menangani kependudukan seperti BKKBN harus kembali diperkuat. BKKBN harus dikembalikan menjadi ‘leader’ sebagai badan yang menangani kependudukan agar dapat fokus. “Kalau di bawah kementerian kesehatan kasihan menterinya. Beban kerjanya sudah banyak sehingga akan membuat masalah kependudukan jadi terlupakan,” pungkasnya. ful

EDITOR: ROFIQ KURDI ISMAIL LAYOUTER: YUSRONI

www.dutaonline.com


4

Religi Kamis, 2 Mei 2013

May Day, Buruh Diajak Berdzikir BEKASI- Menteri Agama (Menag) Suryadharma Ali berharap kegiatan dzikir akbar dalam rangka memperingati Hari Buruh Internasional bisa menjadi alternatif penyampaian aspirasi. “Demonstrasi adalah salah satu cara menyampaikan aspirasi dan dibenarkan selama dilakukan secara damai. Tapi ada cara lain yang lebih positif, yakni dengan berdzikir,” kata Menag melalui pidato pembukaan dzikir akbar yang diikuti 8 ribu buruh di Jababeka I Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Rabu (1/5) pagi. Menurutnya, kegiatan dzikir bertema “Pengusaha dan Pekerja Berdzikir Menuju Masyarakat Industri Yang Harmoni dan Sejahtera” merupakan yang pertama kali diselenggarakan di Indonesia. Kegiatan yang berlangsung

di Jalan Jababeka 16, Blok U, Kawasan Industri Jababeka I Cikarang itu turut pula dihadiri sejumlah perwakilan pengusaha dari Forum Investor Bekasi, serta sejumlah perwakilan Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida) setempat. “Dalam kegiatan ini, perwakilan buruh bisa menyampaikan aspirasi dengan cara yang santun. Saya yakin pengusaha dan pemerintah akan mendengarkan tuntutan dan aspirasi itu dengan baik,” kata Menag. Menurutnya, dzikir adalah hal penting bagi masyarakat sebagai upaya mengingat Allah dan introspeksi evaluasi diri. “Dzikir juga merupakan sarana bertobat dan usaha bersyukur pada Allah atas nikmat yang telah diterima selama ini,” kata Menag.

Tingkatkan Pelayanan, Menag Usul Beli Pesawat Haji JAKARTA- Guna meningkatkan pelayanan dan menekan ongkos tiket pesawat untuk pelaksanaan ibadah haji ke Arab Saudi, Menteri Agama Suryadharma Ali mengusulkan, agar pemerintah membeli pesawat haji. Menag mengaku, usulan tersebut sebenarnya sudah disampaikan sejak dua tahun lalu kepada Direktorat Jenderal Penyelenggara Haji dan Umrah. “Kita perlu melakukan loncatan pemikiran hingga 30 tahun ke depan untuk peningkatan pelayanan haji,” kata Menag saat membuka rapat pimpinan Kementerian Agama (Kemenag) di Jakarta, Rabu, (1/5). Ia menjelaskan, setiap tahun

Indonesia mengeluarkan dana Rp5 triliun untuk membeli tiket pesawat bagi jamaah haji. Dana itu katanya bisa digunakan untuk membeli dua setengah pesawat. ”Jika pesawat itu hanya digunakan dua atau tiga bulan, bulan berikutnya ngganggur. Ketika tak digunakan bisa dimanfaatkan oleh maskapai lain yang tentu bisa memberi profit bagi Direktorat Jenderal Penyelanggaraan Haji dan Umrah,” kata dia. Namun dia mengakui usul itu masih harus dikaji secara matang untuk memastikan investasi yang dilakukan aman dan menguntungkan, serta bisa meringankan biaya pembelian tiket jamaah. hac

ISTIMEWA

MAHMOUD AHMADINEJAD

Ahmadinejad: Islam Menolak Kekerasan TEHERAN- Presiden Iran Mahmoud Ahmadinejad menyerukan umat muslim di dunia untuk melakukan upaya-upaya guna memahami Islam yang sebenarnya. Dikatakan Ahmadinejad, Islam yang sebenarnya adalah yang menolak kekerasan, penekanan dan tirani. Menurut Ahmadinejad, memahami Islam yang sebenarnya perlu dilakukan untuk menghentikan perpecahan dan perbedaan di kalangan muslim. “Hanya Islam yang sebenarnya yang bisa mendatangkan keadilan dan pembangunan global,” kata Ahmadinejad seperti dilansir Press TV, Rabu (1/5). Ahmadinejad juga mengecam pengeboman dan serangan teroris di negara-negara muslim termasuk Irak, Pakistan dan Afghanistan. Hal tersebut disampaikan pemimpin republik Islam itu dalam acara penutupan konferensi Scholars and Islamic Awakening yang digelar di Teheran, ibukota Iran pada Selasa, 30 April malam waktu setempat.

Renungan

Ahmadinejad juga mencetuskan, negara-negara besar berupaya mendominasi negaranegara lain dengan melancarkan perang dan mengeksploitasi sumber alam mereka. Dalam pidatonya itu, Ahmadinejad juga menyinggung soal wilayah Palestina yang telah diduduki oleh Zionis Israel selama lebih dari 60 tahun. Ahmadinejad menyebut Zionis sebagai “penjagal paling biadab sepanjang sejarah yang dengan mudah mempermalukan, menangkap dan membunuh rakyat Palestina. Menurut Ahmadinejad, rezim Israel tidak menginginkan adanya perdamaian di Timur Tengah. Ditegaskannya, era Zionisme ini harus segera diakhiri. Sekitar 700 ulama dan para akademisi dari negara-negara muslim dan non-muslim berpartisipasi dalam konferensi internasional yang digelar dua hari itu. Konferensi tersebut dibuka dengan pidato dari pemimpin tertinggi Iran, Ayatollah Seyyed Ali Khamenei. det

Jabir bin Abdullah RA, berkata: Rasulullah SAW, bersabda: Sesungguhnya yang amat aku saying dan terdekat majelisnya padaku di hari kiamat ialah orang yang terbaik budi akhlaknya dari kamu, dan yang sangat aku benci dan terjauh daripadaku di hari kiamat, ialah mereka yang banyak bicara dan berlaga sastrawan yang mempersukar difahamkan oleh umum.” (Attirmidzi)

Menurutnya, nasib Indonesia saat ini berada di tangan seluruh masyarakatnya. “Untuk membangun sebuah negara, modalnya yaitu harmoni dan rukun. Bagaimana kita bisa membangun kalau masyarakatnya tidak rukun. Mana mau investor masuk kalau Indonesia tidak rukun,” kata Menag. Menurutnya, pemerintah harus akan terus mengupayakan investasi masuk dalam jumlah sebanyak-banyaknya agar tercipta penyerapan tenaga kerja sehingga masyarakat makmur dan sejahtera. “Tunjukan kita buruh yang ingin membangun Indonesia. Jadikan Indonesia tempat investasi yang menarik agar target pemerintah untuk menuntaskan kemiskinan dan pengangguran tercapai,” kata Menag. ara

ISTIMEWA

BERDZIKIR: Menag Suryadharma Ali bersama Ustadz Muhammad Arifin Ilham dan Ketua Forum Investor Bekasi menggelar acara berdzikir bersama buruh dan pengusaha dalam peringatan may day di Kawasan Industri Cikarang, Jawa Barat, Rabu (1/5).

Fungsi Masjid Terdegradasi DMI AJAK KERJASAMA BUMN DAN CSR JAKARTA- Masjid saat ini hanya diperuntukkan sebagai tempat ibadah semata dan jauh dari pusat aktvitas sosial ekonomi ummat. Kondisi inilah yang menjadi keprihatinan Dewan Masjid Indonesia (DMI). Akibatnya, kehidupan sehari-hari umat semakin tercerabut dari lingkungan masjid yang dianggap sebagai wadah pemersatu umat Islam. Ketua Umum DMI, M Jusuf Kalla (JK), mengatakan kondisi masjid ini semakin mengkhawatirkan ketika banyak masjid megah dibangun, namun setelah itu fungsi sebagai tempat ibadah pun tidak terlihat. “Karena banyak masjid megah setelah dibangunnya hanya diisi sedikit jamaah,” kata JK, kemarin. Data yang ada di DMI, saat ini setidaknya ada 850 ribu masjid dan lebih dari 1 juta mushalla di seluruh Indonesia. Dari jumlah yang besar itu, setidaknya tidak lebih dari setengah persennya masjid dan mushalla yang telah memiliki pusat komunitas. Sedangkan sisanya, bahkan ada yang hanya terkunci dan hanya dibuka bila waktu shalat tiba.

DOK

H. JUSUF KALLA

Karena itu, pada tahun ini DMI telah mencanangkan sebuah konsep masjid sebagai basis dalam Community Center sebagai aktivitas sosial ekonomi umat. Keinginan ini, muncul untuk menghadirkan kembali masjid sebagai pusat komunitas masyarakat. Konsep ini seperti yang telah terjadi pada masa awal Islam dan dicontohkan Nabi Muhammad SAW. JK menjelaskan, setidaknya ada empat konsep masjid yang akan dijadikan pusat komunitas umat Islam, selain tempat

beribadah. Dia memaparkannya sebagai masjid untuk pusat perekonomian, pusat pendidikan, pusat penghijauan, dan pusat kesehatan. Untuk konsep Masjid sebagai pusat ekonomi, JK bertekad menghadirkan gerai Bank Syariah di setiap lingkungan masjid. Kemudian, JK juga akan memfasilitasi masjid agar memiliki pusat gerai usaha mikro kecil menengah (UMKM) di sekitar kawasan masjid. Dengan hadirnya gerai perbankan syariah ini, jelas JK, akan memberikan manfaat yang besar bagi akses ekonomi UMKM dengan perbankan syariah. DMI juga telah bekerjasama dengan salah satu BUMN, Perusahaan Gas Negara (PGN) untuk melatih 60 jamaah masjid untuk menjadi pioner dalam pembentukan pengusaha UMKM. Masjid sebagai tempat pendidikan, lanjutnya, DMI akan memfasilitasi berdirinya pendidikan anak usia dini (PAUD) di setiap masjid dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Ditargetkan akan ada 10 ribu masjid yang akan dikembangkan fasilitas

pendidikan ini, tentunya jenjang pendidikannya akan bertahap. Untuk fasilitas kesehatan berbasis masjid, program ini akan bekerjasama dengan PT Askes dan Kementerian Kesehatan (Kemkes) untuk mengenalkan Sistem Jaminan Sosial Nasional (SJSN). “Nantinya akan ada 1.000 pos kesehatan untuk program diawal dan 10 ribu pos kesehatan di setiap mesjid pada lima tahun mendatang,” jelas JK. Termasuk di dalam kerja sama masjid dengan PT Askes, pembekalan setiap 10 orang pengurus masjid sebagai kader puskesmas agar dapat melayani masalah kesehatan ringan jamaah. Sedangkan untuk lingkungan, DMI sudah bekerja sama dengan Kementerian Kehutanan (Kemenhut) untuk melakukan penghijauan dan merevitalisasi lingkungan masjid menjadi lebih asri dan dengan pusat aktivitas permain anak. “Semua konsep dibahas dengan matang. Dananya, kami hanya memfasilitasi dari pihak perbankan Islam, Kemendikbud, Kemenkes dan Kemenhut serta bekerja sama dengan beberapa BUMN sebagai CSR,” katanya. rpl

KISAH SAHABAT NABI

Ja’far bin Abu Thalib, Si Burung Surga JA’FAR BIN ABU THALIB bin Abdul Muthalib bin Hasyim masuk Islam sejak awal dan sempat mengikuti hijrah ke Habasyah. Ia malah sempat mendakwahkan Islam di daerah itu. Dalam Perang Muktah, Ja’far diserahi tugas menjadi pemegang bendera Islam. Setelah tangan kanannya terpotong dia memegang bendera dengan tangan kiri. Namun tangan kirinya juga terpotong, sehingga dia memegang bendera itu dengan dadanya. Akhirnya, ia mati syahid dengan tubuh penuh luka dan sayatan pedang. Di kalangan Bani Abdi Manaf ada lima orang yang sangat mirip dengan Rasulullah SAW, sehingga seringkali orang salah menerka. Mereka itu adalah Abu Sufyan bin Harits bin Abdul Muthallib, sepupu sekaligus saudara sesusuan beliau. Qutsam Ibnul Abbas bin Abdul Muthallib, sepupu Nabi. Saib bin Ubaid bin Abdi Yazin bin Hasyim. Ja’far bin Abu Thalib, saudara Ali bin Abu Thalib. Dan Hasan bin Ali bin Abu Thalib, cucu Rasulullah SAW. Dan Ja’far bin Abu Thalib adalah orang yang paling mirip dengan Nabi SAW di antara mereka berlima. Ja’far dan istrinya, Asma’ bin Umais, bergabung dalam barisan kaum Muslimin sejak dari awal. Keduanya menyatakan Islam di hadapan Abu Bakar Ash-Shiddiq sebelum Rasulullah SAW masuk ke rumah Al-Arqam. Pasangan suami istri Bani Hasyim yang muda belia ini tidak luput pula dari penyiksaan kaum kafir Quraisy, sebagaimana yang diderita kaum Muslimin yang pertama-tama masuk Islam. Namun mereka bersabar menerima segala cobaan yang menimpa. Namun yang merisaukan mereka berdua adalah kaum Quraisy membatasi geraknya untuk menegakkan syiar Islam dan melarangnya untuk merasakan kelezatan ibadah. Maka Ja’far bin Abu Thalib beserta istrinya memohon izin kepada Rasulullah untuk hijrah ke Habasyah bersamasama dengan para sahabat lainnya. Rasulullah SAW pun mengizinkan. Ja’far pun menjadi pemimpin kaum

Muslimin yang berangkat ke Habasyah. Mereka merasa lega, bahwa Raja Habasyah (Najasyi) adalah orang yang adil dan saleh. Di Habasyah, kaum Muslimin dapat menikmati kemanisan agama yang mereka anut, bebas dari rasa cemas dan ketakutan yang mengganggu dan yang menyebabkan mereka hijrah. Ja’far bin Abu Thalib beserta istri tinggal dengan aman dan tenang dalam perlindungan Najasyi yang ramah tamah itu selama sepuluh tahun. Pada tahun ke-7 Hijriyah, kedua suami istri itu meninggalkan Habasyah dan hijrah ke Yatsrib (Madinah). Kebetulan Rasulullah SAW baru saja pulang dari Khaibar. Beliau sangat gembira bertemu dengan Ja’far sehingga karena kegembiraannya beliau berkata, “Aku tidak tahu mana yang menyebabkan aku gembira, apakah karena kemenangan di Khaibar atau karena kedatangan Ja’far?” Begitu pula kaum Muslimin umumnya, terlebih fakir miskin, mereka juga bergembira dengan kedatangan Ja’far. Ia adalah sosok yang sangat penyantun dan banyak membela golongan dhuafa, sehingga digelari Abil Masakin (bapak orang-orang miskin). Abu Hurairah bercerita tentang Ja’far, “Orang yang paling baik kepada kami (golongan orang-orang miskin) ialah Ja’far bin Abu Thalib. Dia sering mengajak kami makan di rumahnya, lalu kami makan apa yang ada. Bila makanannya sudah habis, diberikannya kepada kami pancinya, lalu kami habiskan sampai dengan kerak-keraknya.” Belum begitu lama Ja’far tinggal di Madinah, pada awal tahun ke-8 Hijriyah, Rasululalh SAW menyiapkan pasukan tentara untuk memerangi tentara Romawi di Muktah. Beliau mengangkat Zaid bin Haritsah menjadi komandan pasukan. Rasulullah berpesan, “Jika Zaid tewas atau cidera, komandan digantikan Ja’far bin Abi Thalib. Seandainya Ja’far tewas atau cidera pula, dia digantikan Abdullah bin Rawahah. Dan apabila Abdullah bin Rawahah cidera atau gugur pula, hendaklah

kaum muslmin memilih pemimpin/ komandan di antara mereka.” Setelah pasukan sampai di Muktah, yaitu sebuah kota dekat Syam dalam wilayah Yordania, mereka mendapati tentara Romawi telah siap menyambut dengan kekuatan 100.000 pasukan inti yang terlatih, berpengalaman, dan membawa persenjataan lengkap. Pasukan mereka juga terdiri dari 100.000 milisi Nasrani Arab dari kabilah-kabilah Lakham, Judzam, Qudha’ah, dan lain-lain. Sementara, tentara kaum Muslimin yang dipimpin Zaid bin Haritsah hanya berkekuatan 3.000 tentara. Begitu kedua pasukan yang tidak seimbang itu berhadap-hadapanan, pertempuran segera berkobar dengan hebatnya. Zaid bin Haritsah gugur sebagai syahid ketika dia dan tentaranya sedang maju menyerbu ke tengah-tengah musuh. Melihat Zaid jatuh, Ja’far segera melompat dari punggung kudanya, kemudian secepat kilat disambarnya bendera komando Rasulullah dari tangan Zaid, lalu diacungkan tinggitinggi sebagai tanda pimpinan kini beralih kepadanya. Dia maju ke tengahtengah barisan musuh sambil mengibaskan pedang kiri dan kanan memukul rubuh setiap musuh yang mendekat kepadanya. Akhirnya musuh dapat mengepung dan mengeroyoknya. Ja’far berputar-putar mengayunkan pedang di tengah-tengah musuh yang mengepungnya. Dia mengamuk menyerang musuh ke kanan dan kiri dengan hebat. Suatu ketika tangan kanannya terkena sabetan musuh sehingga buntung. Maka dipegangnya bendera komando dengan tangan kirinya. Tangan kirinya putus pula terkena sabetan pedang musuh. Dia tidak gentar dan putus asa. Dipeluknya bendera komando ke dadanya dengan kedua lengan yang masih utuh. Namun tidak berapa lama kemudian, kedua lengannya tinggal sepertiga saja dibuntung musuh. Ja’far pun syahid menyusul Zaid. Secepat kilat Abdullah bin Rawahah merebut bendera komando dari koman-

do Ja’far bin Abu Thalib. Pimpinan kini berada di tangan Abdullah bin Rawahah, sehingga akhirnya dia gugur pula sebagai syahid, menyusul kedua sahabatnya yang telah syahid lebih dahulu. Rasulullah SAW sangat sedih mendapat berita ketiga panglimanya gugur di medan tempur. Beliau pergi ke rumah Ja’far, didapatinya Asma’, istri Ja’far, sedang bersiap-siap menunggu kedatangan suaminya. Dia mengaduk adonan roti, merawat anak-anak, memandikan dan memakaikan baju mereka yang bersih. Asma’ bercerita, “Ketika Rasulullah mengunjungi kami, terlihat wajah beliau diselubungi kabut sedih. Hatiku cemas, tetapi aku tidak berani menanyakan apa yang terjadi, karena aku takut mendengar berita buruk. Beliau memberi salam dan menanyakan anakanak kami. Beliau menanyakan mana anak-anak Ja’far, suruh mereka ke sini.” Asma’ kemudian memanggil mereka semua dan disuruhnya menemui Rasulullah SAW. Anak-anak Ja’far berlompatan kegirangan mengetahui kedatangan beliau. Mereka berebutan untuk bersalaman kepada Rasulullah. Beliau menengkurapkan mukanya kepada anak-anak sambil menciumi mereka penuh haru. Air mata beliau mengalir membasahi pipi mereka. Asma’ bertanya, “Ya Rasulullah, demi Allah, mengapa anda menangis? Apa yang terjadi dengan Ja’far dan kedua sahabatnya?” Beliau menjawab, “Ya, mereka telah syahid hari ini.” Mendengar jawaban beliau, maka reduplah senyum kegirangan di wajah anak-anak, apalagi setelah mendengar ibu mereka menangis tersedu-sedu. Mereka diam terpaku di tempat masingmasing, seolah-olah seekor burung sedang bertengger di kepala mereka. Rasulullah berdoa sambil menyeka air matanya, “Ya Allah, gantilah Ja’far bagi anak-anaknya... Ya Allah, gantilah Ja’far bagi istrinya.” Kemudian beliau bersabda, “Aku melihat, sungguh Ja’far berada di surga. Dia mempunyai dua sayap berlumuran darah dan bertanda di kakinya.” rep

EDITOR: FATKHUL AZIZ z LAYOUTER: ABI NUZULUL MUSKHAF

www.dutaonline.com


5

Opini merupakan ruang publik. Bagi yang ingin menyumbangkan opini atau gagasannya, kirim via e-mail: dumas@sby.centrin.net.id. Opini bisa disertai foto diri. Keluhan dan saran masalah pelayanan publik, dapat dikirim melalui SMS ke 0817-333-882, faks. 021-31906214

Opini Kamis, 2 Mei 2013 Editorial

Sandera Kebebasan dalam RUU Ormas Oleh: SETYO PAMUJI*) Seseorang dapat bebas tanpa kebesaran, tapi tak seorang pun dapat besar tanpa kebebasan (Kahlil Gibran)

U

ngkapan dari tokoh yang sudah familiar tersebut menggambarkan betapa penting kebebasan untuk kemajuan manusia. Tanpa sebuah kebebasan, manusia tak dapat mengekpresikan potensi dalam dirinya. Segala daya kreatif seseorang akan terpenjara ketika mereka tak diberi ruang kebebasan. Bahkan, kemampuan mereka akan terbonsaikan juga. Apalagi, Indonesia adalah negara demokrasi. Semua orang memiliki kebebasan untuk menyampaikan aspirasinya. Namun, hal tersebut dapat tersandera dengan adanya RUU Ormas. Sehingga, RUU Ormas perlu untuk dikaji bersama secara mendalam. Kebijakan pemerintah seharusnya mengutamakan kepentingan masyarakat. Pemerintah dituntut untuk mampu menjadi representasi rakyat yang diwakilinya. Segala kebijakan mencerminkan kebaikan bersama. Pun demikian, jika kebijakan tersebut untuk Ormas, maka selayaknya berpihak pada Ormas tersebut. Apalagi, Ormas merupakan elemen penting sebagai penyeimbang, pengawal dan pengontrol terhadap pemerintah. Akan tetapi, kebijakan yang baru-baru ini, berupa RUU Ormas dinilai tak mewakili aspirasi masyarakat, khususnya bagi Ormas. Beberapa klausal dari peraturan tersebut dinilai dapat menyudutkan kebebasan Ormas, bahkan mematikannya. Ancaman Terselubung Ada beberapa pasal yang perlu dikritisi. Pasal-pasal dalam RUU Ormas tersebut dianggap dapat menghegemoni Ormas. Seperti pasal 2 yang menyatakan bahwa asas Ormas adalah Pancasila dan Undang-undang Dasar

Negara Republik Indonesia 1945, serta dapat mencantumkan asas lainnya yang tidak bertentangan dengan Pancasila dan Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia 1945. Padahal, wacana berlakunya asas tunggal merupakan langkah mundur. Semangat asas tunggal ini pernah diterapkan pada masa Orba. Asas tunggal juga telah ditinggalkan dengan dibatalkannya TAP MPR No. II/1978 tentang P4 oleh TAP MPR No. XVII/1998. Selain itu, RUU Ormas juga dinilai sebagai bentuk pengkhianatan terhadap pengorbanan keringat, tangisan dan darah rakyat yang memperjuangkan reformasi sebagai gerbang awal terlepasnya dari rezim Orde Baru. Pemaksaan asas tunggal juga telah

memiliki peran lebih penting dalam menentukan arah bangsa ini jika dibandingkan dengan Ormas. Peran parpol sangat urgen dalam masyarakat. Ketika ada salah satu parpol yang paling unggul, dalam arti banyak pendukungan, maka parpol itu dapat sangat mempengaruhi kebijakan publik. Bahkan ketika orang ingin mencalonkan sebagai wakil rakyat, alih-alih seorang presiden, parpol seakan menjadi kendaraan wajib. Tanpa lewat parpol dirasa sulit untuk mencalonkan presiden, terlebih lagi memenangkannya. Selain itu, pasal 61 (6) juga dirasa terlalu mengekang Ormas dalam berekspresi. Pasal tersebut menyatakan bahwa Ormas dilarang melakukan kegiatan apabila tidak

Kebebasan dalam konteks demokratis memiliki batasan moral. Kebebasan yang sadar diri bahwa di sekitarnya juga ada kebebasan orang lain. Dalam arti, kebebasan bentuk ini memerlukan sinergi dari semua elemen masyarakat dan pemerintah. terbukti menimbulkan gejolak dalam masyarakat. Ketegangan antara masyarakat dan pemerintah akan tersulut. Tentu masih teringat jelas di benak, terjadinya tragedi Tanjung Priok yang menelan korban nyawa. Pada masa berlakunya asas tunggal terdahulu, sejumlah ormas dinyatakan terlarang. Bahkan, tokoh-tokoh masyarakat yang menentang asas tunggal dipenjara. Ini tentu akan sangat sensitif, yang dapat memunculkan konflik. Di sisi lain, ada kejanggalan terkait pewajiban asas tunggal pada Ormas. Di kubu Partai Politik (Parpol) saja tidak sampai menekankan pernyataan asas parpol adalah Pancasila. Pasal 9 (1) UU No. 2 Tahun 2008 menyebutkan bahwa asas partai politik tidak boleh bertentangan dengan Pancasila dan Undangundang Dasar 1945. Padahal, parpol

memiliki surat pengesahan badan hukum atau tidak terdaftar pada pemerintah. Padahal, kebebasan berserikat, berkumpul dan berorganisasi telah dijamin dalam konstitusi yang sudah jelas. Lebih memprihatinkan, pasal 61 RUU Ormas terkait larangan yang sifatnya multitafsir dan tolok ukurnya tak jelas. Pasal 61 (2) melarang (a). melakukan tindakan permusuhan terhadap suku, agama, ras dan golongan, (d). melakukan kekerasan, mengganggu ketenteraman dan ketertiban umum, atau merusak fasilitas umum dan lain sebagainya. Pada konteks tersebut sangat rawan ditafsirkan sesuai keinginan pemerintah semata. Yang berbahaya, pasal tersebut menjadi pasal karet. Penafsiran dan tolok ukurnya tergantung selera aparat dan pemerintah. Ini jelas-jelas perlu menjadi pertimbangan bersama.

Jenderal Kok Kucing-Kucingan

Semangat Demokratis Dalam pandangan kaum eksistensialis, kebebasan memang sangat urgen. Melalui kebebasan, manusia dapat menemukan jati-dirinya. Akan tetapi, kebebasan tak jarang juga menimbulkan masalah. Seringkali kebebasan ini merenggut kebebasan orang lain. Orang yang direnggut kebebasannnya ini juga ingin bebas. Sehingga, sesuai teori konflik Talcot Parsons, pergesekan antar kepentingan tersebut akan menimbulkan konflik, bahkan anarkistis tak dapat dielakkan. Kebebasan dalam konteks demokratis memiliki batasan moral. Kebebasan yang sadar diri bahwa di sekitarnya juga ada kebebasan orang lain. Dalam arti, kebebasan bentuk ini memerlukan sinergi dari semua elemen masyarakat dan pemerintah. Serta, kepentingan umum menjadi teologisnya. Terdapat indikasi bahwa anarkistis merupakan titik balik dari kekecewaan masyarakat terhadap kinerja pemerintah. Seseorang yang tak puas atas kinerja pemerintahan dalam menyelesaikan masalah, semisal masalah korupsi, yang mengakibatkan penderitaan di lapisan masyarakat bawah, dapat memunculkan pikiran ketidakpercayaan pada kredibilitas pemerintah. Hal itu ditambah dengan penyelesaian masalah korupsi yang berlarut-larut, bahkan tenggelam oleh kasus-kasus yang lain. Masyarakat menjadi geram. Pada kondisi tersebut, RUU Ormas sebenarnya menjadi otokritik sendiri bagi pemerintah. Selama pemerintah sendiri belum dapat menjadi teladan bagi masyarakat, maka akan sangat sulit mengatur (memimpin) masyarakat. Bentuk pengekangan RUU Ormas yang dipaksakan, justru akan menimbulkan konflik dan kekerasan jika tidak dilakukan dengan kesadaran bersama. Di sinilah kebijakan pemerintah yang benar-benar bijak diharapkan. Semoga. *Penulis adalah Akademisi pada Fakultas Ushuluddin IAIN Sunan Ampel Surabaya dan Anggota Paguyuban Nur Syifa, GrabaganTuban

Surat Pembaca

Menyoal DendaBunga Kartu Kredit Mandiri KARTU master card no. 5243 2503 0x0x xxxx. Atas tagihan terakhir, jatuh tempo tanggal 9 Mei 2013 muncul denda terlambat dan bunga. Tagihan bulan lalu, jatuh tempo 8 April 2013 nominal sebesar Rp 10 jutaan, tidak saya lakukan pembayaran. Karena telah dilakukan pembayaran / pengembalian dana senilai Rp 11.379.000 oleh lazada.co.id tertanggal 19 Maret 2013. Sehingga limit di cc saya justru bertambah. Pengembalian tersebut jauh sebelum jatuh tempo. Selain itu, saya juga telah melakukan pembayaran Rp 5.000.000 atas tagihan yang berjalan pada bulan Maret, sebelum tanggal cetak tagihan. Saya telah melakukan laporan sejak bulan lalu, dan info dr customer service 14000 saya tidak perlu melakukan pembayaran lagi. Kalau saya tetap melakukan pembayaran, jadi ada 2 pembayaran, limit cc saya jadi bertambah Rp 10 jutaan, saya seperti menabung di cc. Saya telah menelepon kembali ke 14000 tapi selalu terputus pada saat nada tunggu untuk konfirmasi data 2-3 menit. Pulsa HP saya dihitung-hitung sudah habis Rp 50 ribu lebih untuk urusan ini. Adapun sanksi denda terlambat dan bunga yang sembarangan tersebut

APA ya.., yang salah? Menyaksikan mantan Kabareskrim Polri Komjen (Purn) Susno Duadji yang menghilang setelah menolak dieksekusi di Bandung, Jawa Barat, beberapa hari lalu sungguh menyedihkan. Bagaimana hukum bisa tegak, kalau para petinggi republik ini tidak memberi contoh yang baik. Sudah begitu, Pak Jenderal muncul di situs youtube menantang dan memberikan penjelasan soal keberadaannya. Astaghfirullah! Bangsa ini lagi-lagi ngelus dada. Belum selesai satu masalah, muncul lagi cermin buruk yang harus dipadang semua anak bangsa. Tetapi bersyukurlah, Pak Jenderal, mungkin tidak lama isu Anda terbenam, karena bangsa ini tengah didera harga BBM yang kian melangit. Tetapi, kendati begitu, Pak Jenderal punya tanggungjawab moral. Selesaikan masalah hukum dengan baik. Jangan petak umpet di youtube. Pak Susno, kami bangsa Indonesia, tahu Anda adalah (purn) jenderal bintang tiga Polri, pernah menjadi Kabareskrim, pernah menjabat Kapolda Jabar. Seorang yang telah terpilih untuk kedudukan yang terhormat. Jangan mempertontonkan dan mempermalukan institusinya sendiri, polisi. Jangan pula menjadi tertawaan rakyat kecil. Itu sangat disayangkan, bagaimana seseorang yang pernah menduduki jabatan luar biasa di institusi tersebut tiba-tiba memberikan cermin buruk. Pak Jenderal Susno jangan ada kesan, Anda melawan hukum, melawan eksekusi lalu menghilang entah ke mana. Apalagi kemudian muncul di youtube, sungguh sulit dipahami apa maksudnya? Begitu juga untuk Pak Yusril, bantulah jaksa untuk menyelesaikan masalah ini. Tidak perlu berpolemik yang tak ada ujungnya. Tidak perlu repot membungkus masalah yang sudah jelas di mata publik. Bangsa ini masih yakin, Pak Yusril memiliki komitmen besar pada penegakan hokum. Bakankah itu sudah menjadi keputusan yang mengikat bagi siapapun apalagi ini sudah diperintahkan kejaksaan untuk dilakukan eksekusi atas putusan itu sehingga tidak perlu terjadi mulitafsir, bukankah kejaksaan tetap harus menjalankan apa yang menjadi putusan MA. Pak Susno, dalam konteks bernegara, pemerintah dan kejaksaan harus mendapatkan dukungan oleh semua pihak dalam hal proses eksekusi ini. Jangan sampai negara atau pemerintah dinilai kosong melompong. Jangan ada yang menghalangi atau menjadikan hukum sebagai sebuah permainan. Sungguh disayangkan, Pak Susno yang selama ini dikenal sebagai ‘pelatuk’ terbongkarnya banyak kasus di lingkaran Polri, tiba-tiba harus berikap seperti ini. Percayalah! Publik telah melihat ruang untuk mencari keadilan sudah ditempuh baik oleh Anda lewat beberapa proses kasasi yang dilakukan. Upaya tersebut juga sudah dijawab lewat keputusan Mahkamah Agung (MA). Apapun putusan MA, kita hormati. Kalau memang ada klausul yang dholim, MA berat sebelah, ada pesan sponsor, maka kita serahkan kepada yang Maha Adil sekaligus Maha Pengasih lagi Maha Penyayang. Bukankah begitu? Waallahu’alam bish-shawab.

Comment SBY bertemu buruh di Surabaya - Sori ya... harga barang mau naik! Peziarah makam Ustadz Uje pulang bawa tanah - Tanah Jakarta memang mahal cak!

SMS Keluhan & saran masalah pelayanan publik. Kirim sms ke

sejumlah total Rp 270 ribuan, sehingga saya dapat dirugikan lebih dari Rp 300 ribu. Jadi tolong, ditelaah baik-baik! Saya menginginkan tagihan saya segera direvisi sebelum jatuh tempo 9 Mei

Harian Umum

Penasehat Ahli: Dr. KH. MA Sahal Mahfudh KH. A. Mustofa Bisri KH. A. Hasyim Muzadi As’ad Said Ali Dr. H. Alwi Shihab Pemimpin Umum/Penanggung Jawab : Drs. H. Choirul Anam Direktur : Mokhammad Kaiyis, S.Sos.I General Manager : Indra Hendriyadi

2013, sehingga saya tidak perlu membayar denda dan bunga yang tidak berdasar tersebut. Untuk penjelasan dan konfirmasinya lebih lanjut, dapat menghubungi nomor telepon saya yang

ada pada database Bank Mandiri. Farhan Sanad JL.KH Amin Jakfar No. 34 Gladak Anyar Pamekasan

0817333882

SAYA setuju dengan penetapan 1 Mei sebagai Hari Buruh se-Dunia. Tapi saya kurang setuju bila penetapan itu untuk tujuan politis SBY, bukan untuk buruh. +618957722XXXX

Wakil Pemimpin Redaksi: Gatot Susanto Redaktur Pelaksana: Aziz Tri Priyanto, Rofiq Kurdi Ismail Desk Editor: Gatot Susanto, Rofiq Kurdi Ismail, Aziz Tri Priyanto, Mohammad Natsir, Erfandi Putra, Iskandar Zubair (Grafis) Reporter Surabaya: Ahmad Fathis Su’ud, Abd. Aziz, Fotografer: Ridho’i Reporter Daerah: Tapal Kuda : Fatur Bari (Situbondo), Ahmad Faisol (Probolinggo), Lukmanul Hakim (Lumajang), Samsul Tahar (Bondowoso); Madura : Moh Amin (Bangkalan), Moh Nora (Sampang), Habib As Siddiq (Pamekasan), Alan Sahlan (Sumenep) Gerbang : Ahmad Yani (Sidoarjo), Didik Hendri, Abdul Salim (Gresik), Kadam Mustoko (Lamongan), Cipnal Muchlip (Tuban), As’ad An-Nawawi (Bojonegoro); Malang Raya : Doddy Rizky, Achmad Tauchit (Malang), Endik Junaedi (Batu) Brantas : Arif Rahman, M Kanzul Irvan (Mojokerto), Muhtazuddin, Nurul Yaqin (Jombang), Muji Harjito (Kediri), Adi Mulyadi (Nganjuk); Mataraman : Agoes Basoeki, Aribowo (Madiun), Hendik Budi Y (Blitar), Jarot Prawira (Tulungagung), Yuyun Abdhi (Pacitan), Sumarno (Ponorogo) Disain Grafis: Ahmad Faiz Muda (Koordinator), A. Nuzulul Muskhaf, Husni Fahamsyah, Sulistyorini, Ismail Amrullah, Muizul Yusroni Cetak: PT Duta Aksara Mulia Keuangan: Ahmad Nahidlul Umam, Wahyu Setyawati Sirkulasi Pemasaran: Mislan (Koordinator), Syamsul Huda, Lutfi Eko S, Masudi, Akhson Fuadi, Puji, Ardi, Ahmad Rif'an, Fatkhul Khozin, Deny, Bambang, Arifin. Iklan: Lores Verda Wati, Mufita Endah R, Tri Ramayanti (adm). SIUPP: No.705/SK/Menpen/ SIUPP/1998. Percetakan: PT. Duta Aksara Mulia Alamat Redaksi: Graha Astra Nawa, Jl. Gayungsari Timur 35 Surabaya, Telp. 8299982 (Redaksi), 8299985, 8299986, Fax. 8299987 E-mail: dumas@sby.centrin.net.id Website: www.dutaonline.com PERWAKILAN JAKARTA Manajer: Ahmad Hizbullah Fachry, S.Psi Koordinator Redaksi: Rumpaka Hadi, S.Sos, M.Saefullah, Ahmad Millah Hasan, Khoirul Huda Sabily, Ibnu A’thoillah, Malik Mughni, Didi Krisna (AE), Koresponden: Aan Humaidi (Depok), Fotografer: Junaidi Mahbub. Redaktur Online: Rumpaka Hadi, S.Sos; Khoirul Huda Sabily, Malik Mughni Koresponden: Aan Humaidi (Depok), Pratigto (Bekasi) Fotografer: Junaidi Mahbub Sirkulasi & Pemasaran: Haryanto, Wiharto, Trisanto, Yanto Saputro IT Support: Nardi, website desainer: Dody Tri Kapisah Keuangan: Nurul Faizah Tata usaha: Jamuddin Alamat Redaksi: Jl. Kramat VI No. 8 Jakarta Pusat, Telp. (021) 31906159, Faks. (021) 31906214 Email: dumas.jkt@gmail.com Wartawan Duta (Harian Duta, Dutaonline.com dan Dumas Magazine) dilengkapi dengan kartu identitas (Kartu Pers) Hanya nama-nama di atas yang menjadi kru Harian Duta Masyarakat. Khusus wartawan dan fotografer dalam menjalankan tugas liputan dibekali kartu pers.

EDITOR: ROFIQ KURDI z LAYOUTER: AHMAD FAIZ

www.dutaonline.com


6

Pilkada Kamis, 2 Mei 2013

Daftar Cawabup, Kader PDK Terancam Gugur POSISINYA SEBAGAI KETUA DPC DICOPOT sebagai peserta Pilkada,“ imbuhnya. Komisioner KPU Kabupaten Madiun, Wahyudi membenarkan kedatangan pengurus DPP PDK dan Ketua DPC ke kantor KPU setempat. Namun dirinya tidak bisa menjelaskan secara rinci hasil pertemuan tersebut. ”Mereka hanya mengklirifikasi terkait kepengurusan DPC PDK Kabupaten Madiun. Sekretaris DPP memberitahukan jika pengurus sah ketua DPC bukan lagi Dimyati Dahlan, DPN dan DPP telah memutuskan Suprapti sebagai ketua DPC PDK Kabupaten Madiun,” terang Wahyudi. Disinggung lolos atau tidaknya pencalonan Dimyati sebagai peserta, Wahyudi enggan mengomentarinya, ”Ya tunggu hasil verifikasinya nanti, yang jelas KPU berhak menerima pendaftaraan setiap peserta bakal calon, namun bila tidak memenuhi persyaratan ya kita TMS,” ujarnya. Sementara Dimyati saat dikonfirmasi mengatakan, bahwa persoalan penggantian ketua DPC PDK belum ada keputusan karena pihaknya hingga kini masih menunggu hasil kasasi. “Hasil kasasi sampai saat ini belum ada, jadi saya masih sah sebagai ketua DPC PDK,” ujarnya. Akibat pendaftaran Dimyati sebagai Cawabup situasi sempat memanas, karena kubu Suprapti bersama puluhan kadernya menggeruduk kantor KPU setempat. Beruntung saat tiba di lokasi kubu Dimyati sudah bergeser pulang, hingga rumor bakal terjadinya bentrokan antarpendukung bisa dihindari. bow

DUTA/ARIBOWO

KISRUH PARTAI: Dimyati Dahlan (kiri) berpasangan dengan Cabup Sumardi di sela-sela penyerahan berkas persyaratan jelang penutupan tahapan pendaftaraan pasangan calon.

MADIUN- Pencalonan Dimyati Dahlan sebagai Cawabup Madiun berpasangan dengan Cabup Sumardi yang diusung Partai Demokrasi Kebangsaan (PDK), Patriot dan PKNU pada penyerahan berkas persyaratan jelang penutupan tahapan pendaftaraan pasangan calon oleh KPU setempat, Selasa (30/4) pukul 20.15 lalu, berpotensi gugur. Pasalnya, sesuai keputusan Dewan Pengurus Nasional (DPN) PDK Nomor PDK/SK/PP-S3/034/

XII/2012 tertanggal 7 Desember 2012 memutuskan bahwa Ketua DPC PDK Kabupaten Madiun, Dimyati Dahlan digantikan Suprapti, anggota DPRD dari Fraksi PDK. “Malam itu juga saya memutuskan untuk mendatangi kantor KPU dengan didampingi Sekretaris DPC untuk klarifikasi hal tersebut,” ujar Suprapti, Rabu (1/5) kemarin. Pagi harinya, Suprapti didampingi Sekretaris DPP PDK Jawa Timur kembali mendatangi kantor KPU,

”Dalam klarifikasi tersebut DPP menjelaskan bahwa DPN dan DPP PDK telah menonaktifkan saudara Dimyati Dahlan sebagai ketua DPC PDK Kabupaten Madiun,” ujarnya. Menurut Suprapti, dirinya optimis bahwa pencalonan Dimyati dalam Pilbup Madiun melalui PDK bakal gugur saat verifikasi berlangsung nantinya, ”Pastinya begitu, namun demikian kami tetap menghormati sikap KPU untuk tetap menerima siapapun yang mendaftarkan diri

Bupati Bondowoso Ajak Ansor Lawan Golput BONDOWOSO- Tidak seperti biasanya, Bupati Bondowoso Amin Said Husni berpidato dengan suara keras dan berapi-api. Pidato Amin yang biasanya kalem itu tiba-tiba berubah drastis saat berbicara tentang adanya upaya menggagalkan Pilbup Bondowoso dan gerakan golongan putih (golput). Bupati menyampaikan pidatonya itu di depan ratusan kader Ansor dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ansor ke-79 di GOR Pelita Bondowoso, Rabu (1/5) siang. Dalam pidatonya, bupati menggelorakan perlawanan terhadap upaya sejumlah pihak yang ingin menggagalkan Pilbup serta ajakan golput. ”Ajakan untuk menggagalkan Pilkada itu jelas sesat menyesatkan. Oleh karena itu, saya berharap agar Ansor berada di garis terdepan untuk melawan upaya penggagalan Pilbup dan gerakan golput,” katanya. Bupati mengaku bahwa upaya menggagalkan Pilbup itu hanya dilakukan oleh kelompok elitis. Namun dia

DUTA/SAMSUL TAHAR

LAWAN GOLPUT: Amin Said Husni didampingi KH Salwa Arifin dan para kader Ansor Bondowoso, siap menyukseskan Pilbup 6 Mei mendatang.

sangat percaya dan yakin bahwa Pilbup 6 Mei mendatang akan berlangsung sesuai dengan rencana yang

telah ditetapkan KPU Bondowoso. Sementara Ketua GP Ansor Bondowoso, Miftahul Huda menjelaskan

bahwa upaya untuk menggagalkan Pilbup itu telah melanggar undangundang, sehingga dia meminta agar aparat penegak hukum untuk menindak orang-orang tersebut. “Ini Kejadian Luar Biasa (KLB). Aparat harus bertindak. Ini melanggar hukum. Kalau ada orang mengajak atau menyuruh orang untuk tak gunakan hak pilih itu melanggar undang-undang. Nah, Ansor melalui jaringan yang ada, akan menyukseskan Pilbup ini sesuai dengan aturan yang ada,” jelasnya. “Kami tidak perlu melaporkan orang yang mengajak menggagalkan pilkada karena itu menjadi wewenang penegak hukum.” Dia juga menegaskan sebagai organisasi pemuda yang berafilisasi dengan NU agar berupaya menjaga persatuan dan kesatuan warga, serta mengawal suksesnya Pilbup Bondowoso dalam rangka menentukan pilihan pemimpin yang memiliki kapasitas dan kapabilitas. har

Survei Lapora: Elektabilitas Aji Paling Tinggi MALANG- Pasangan Cawali-Cawawali Malang, M AntonSutiaji (Aji) disebut memiliki elektabilitas paling tinggi dibandingkan lima pasangan calon lainnya. Penilaian itu berdasarkan hasil survei dari laboratorium Politik dan Rekayasa Kebijakan (Lapora) FISIP Universitas Brawijaya (UB) Malang, Rabu (1/5). Menurut Kepala Lapora FISIP UB, Faza Dhora Nailufar, survei tersebut dilakukan pada 600 responden yang berusia 20-60 tahun. Responden tersebut diambil dengan metode multitage random sampling di lima kecamatan. ‘’Berdasarkan hasil survei tersebut memang pasangan Aji menempati peringkat pertama untuk elektabilitas. Pasangan ini mendapatkan 41,5 persen,” jelas Faza. Sedangkan pasangan lainnya, secara berurutan disebutkan yakni Sri RahayuPriatmoko mendapatkan 24,2 persen. Untuk ketiga ditempati pasangan Heri Pudji Uta-

DUTA/DODDY

PASANGAN ANTON-SUTIAJI

mi-Sofyan Edi Djarwoko (Dadi) dengan 21 persen, pasangan Agus Dono WibawantoArief HS yang diusung Partai Demokrat-PKS mengantongi 5,2 persen, pasangan dari jalur independen Dwi Cahyono-Nur Udin 5,1 persen dan pasangan Mujais-Yunar Mulya dapat 2,1 persen. Persentase elektabilitas yang

diraih masing-masing pasangan calon itu, kata Faza berdasarkan kapabilitas, partai yang mengusung, pemberian imbalan, persamaan daerah dan lainnya. Meski demikian, tidak semua responden mengaku akan hadir saat pencoblosan Pilwali yang digelar 23 Mei 2013 nanti. Alasannya, ada sekitar 21 persen responden yang mengaku

masih ragu untuk hadir ke TPS melakukan pencoblosan. “Itu berarti mereka merupakan massa mengambang yang masih bisa diperebutkan oleh masing-masing calon,” katanya. Sementara 71,2 persen mengaku siap mencoblos saat Pilwali dan ada sebanyak 4,1 persen yang secara terang-terangan akan golput. Sedang-

kan 3,4 persen mengaku akan mencoblos lebih dari dua pasangan calon. Menyikapi hasil survei tersebut pasangan Aji mengaku biasa-biasa saja. Apalagi, dia mengaku tidak tahu menahu soal survei yang dilakukan Lapora FISIP UB itu. “Tapi, kami tetap bersyukur karena sesuai hasil survei tersebut kepercayaan masyarakat pada kami terus meningkat,” jelas Sutiaji. Dijelaskan Sutiaji, untuk merebut 21 persen swing voter seperti yang dilansir Lapora, pasangan Aji akan terus mengintensifkan kegiatan untuk merebut simpati mereka. Terutama yang berkaitan dengan kegiatan ziarah wali lima yang dinilai sangat efektif selama ini. Selain itu, pasangan Aji juga akan melakukan kegiatan lain yang bersifat masif sehingga bisa merebut swing voter dan memperkokoh pemilih fanatiknya. “Karena itu, nanti kami akan melakukan pendekatan secara door to door di tiap RT,” pungkasnya. dod

HALIM ISKANDAR

KHOFIFAH INDAR PARAWANSA

LPP PKB Dukung Duet Khofifah-Halim SURABAYA- Sudah waktunya kader NU menjadi orang nomor satu di Jawa Timur. Sebagai provinsi dengan jumlah Nahdliyin terbesar di Indonesia, harapan masyarakat Jawa Timur untuk dipimpin kader NU rasanya tidak berlebihan. Karena itu, Rekomendasi DPP PKB untuk mengusung Ketua Umum PP Muslimat NU Hj Khofifah Indar Parawansa sebagai Bakal Cagub Provinsi Jawa Timur dari PKB akan semakin mantap jika Bakal Cawagub yang mendampingi adalah Ketua Dewan Tanfidz DPW PKB Jawa Timur, Drs Abdul Halim Iskandar MPd atau yang akrab dipanggil Gus Halim. Sekretaris Lembaga Pemenangan Pemilu (LPP) DPW PKB Jawa Timur, Fauzan Fuadi mengaku sangat mendukung jika Gus Halim maju sebagai Cawagub mendampingi Bunda Muslimat NU agar nantinya Jawa Timur menjadi Barakah (Bareng Karo Bu Khofifah dan Gus Halim). Hal itu tentunya didasarkan pada sejumlah alasan. Pertama, Gus Halim mempu-

nyai nasab utama dengan salah satu pendiri NU, yaitu merupakan cicit dari KH Bisri Syansuri. “Kedua, saat ini Gus Halim merupakan kader terbaik PKBNU di Jawa Timur, dan sedang menjabat sebagai Ketua DPW PKB Jawa Timur,” tambah alumnus IAIN Sunan Ampel Surabaya ini, Selasa (30/4). Dukungan LPP DPW PKB Jatim itu juga diamini lembaga riset Proximity. Menurut direktur sosial politik Proximity, Ahmad Hasan Ubaid, pasangan Khofifah-Abdul Halim Iskandar berpeluang bisa mengalahkan pasangan calon incumbent pada Pilgub Jawa Timur mendatang. Kendati demikian publik Jawa Timur berdasarkan hasil survey yang dilakukan Proximity beberapa bulan lalu sangat berharap PKB dan PDIP bisa berkoalisi mengusung pasangan calon pada Pilgub Jawa Timur 2013. “Kalau Khofifah berhasil menggandeng kader PDIP maka peluang untuk memenangkan Pilgub Jatim akan semakin besar,” tambah Hasan Ubaid. ud

DUTA/DODDY

PENI SUPARTO

Demi Kampanye Istri, Walikota Ambil Cuti MALANG- Keseriusan Walikota Malang, Peni Suparto untuk mengantarkan istrinya, Heri Puji Utami menjadi Walikota Malang tampaknya tidak main-main. Tak ingin istrinya kalah, Peni yang mantan Ketua DPC PDIP Kota Malang itu bahkan mengambil cuti dari tugasnya sebagai walikota untuk menjadi juru kampanye buat pasangan Heri Pudji Utami- Sofyan Edi Djarwoko. Pengambilan cuti selama dua pekan pada masa kampanye Pilwali Kota Malang ini diakui Peni Suparto, Selasa (30/4). Bahkan, secara terang-terangan dia menyampaikan dan mengumumkan pengambilan cuti tersebut kepada para staf di lingkungan Pemkot Malang. “Saya memang senagaja mengajukan cuti selama dua pekan. Cuti itu saya ambil saat masa kampanye Pilwali. Tepatnya mulai 6 hingga 20 Mei, karena saya akan menjadi jurkam untuk kandidat walikota,” jelas Peni. Dia menegaskan bahwa cuti selama dua pekan untuk pasangan yang populer dengan se-

EDITOR: ROFIQ KURDI ISMAIL z LAYOUT: ABI NUZULUL MUSKHAF

butan Dadi ini sudah diajukan ke Mendagri lewat Gubernur Jawa Timur, Soekarwo. Menurutnya, pengajuan surat cuti itu tinggal menunggu jawabannya saja. Dia optimistis pengajuan cuti itu akan berjalan mulus tanpa halangan, karena cuti untuk kampanye bagi seorang walikota tidak ada larangan. Asalkan, tegasnya, tidak memanfaatkan fasilitas negara selama menjadi juru kampanye. “Kalau menggunakan fasilitas negara itu jelas melanggar. Karena itu, saya mengajukan cuti untuk kampanye dan tidak akan menggunakan fasilitas negara. Sehingga, saya tidak melanggar aturan,” jelasnya. Menyinggung soal pengganti sementara selama menjalani masa cuti, dia menegaskan bila tugas-tugas walikota secara otomatis akan dilaksanakan Wakil Walikota (Wawali) Bambang Priyo Utomo. “Jadi, proses itu akan secara otomatis. Sebab, jika walikota berhalangan maka wawali yang mengambilalih tugasnya. Aturannya seperti itu,” pungkasnya. dod WWW.DUTAONLINE.COM


7

Sambungan Kamis, 02 Mei 2013

Cari Simpati Dinilai Memalukan Sambungan dari hal 1

memadati depan Gedung Grahadi. Untuk menghalau agar pendemo tidak masuk ke Gedung Grahadi, polisi memasang kawat berduri. Setidaknya terdapat 10 kendaraan bak terbuka lengkap dengan sound systemnya diparkir berbanjar di depan gedung negara tersebut. Terlihat di tengah-tengah pendemo, politisi dari PDIP Rieke Diah Pitaloka juga turut berorasi. Dalam orasinya, politisi yang akrab disapa Oneng itu meminta pemerintah merealisasikan tuntutan para buruh. “Perjuangan ini akan sama-sama kita lakukan. Saya juga akan berjuang di parlemen demi kawan-kawan buruh,” teriak Oneng di hadapan pendemo selama 15 menit. Andi Peci, salah satu koordinator elemen buruh, mengajak peserta aksi menunggu kedatangan Presiden SBY di Gedung Grahadi. Dia menuntut kepada Presiden SBY untuk memperjuangkan hak-hak buruh. “Kita akan menunggu kedatangan SBY. Apakah SBY berani bertemu dengan kami kaum buruh,” teriaknya. Namun setelah menunggu lama, massa kecele sebab Presiden ternyata batal mampir ke Grahadi. Aksi buruh ini sempat diwarnai bentrok. SBY sendiri menghabiskan waktu kunjungannya terkait Mayday dengan menyambangi beberapa pabrik di Jawa Timur. Presiden didampingi Ibu Negara Ani Yudhoyono antara lain mengunjungi pabrik PT Maspion di Aloha Kebupaten Sidoarjo. Pada kesempatan itu, SBY menyempatkan makan siang bersama ribuan buruh. Menu yang disantap Kepala Negara pun sama dengan apa

yang dimakan para buruh. Di akhir kunjungan di pabrik Maspion, para buruh berebut menyalami Presiden. Di pabrik yang memproduksi perabot rumah tangga itu, Presiden menyatakan bahwa 1 Mei akan dijadikan hari libur nasional mulai tahun depan. Penetapan Mayday sebagai hari libur nasional, kata SBY, diharapkan dapat memberikan kesempatan kepada buruh untuk berkumpul bersama keluarga. Selain itu, penetapan hari libur nasional setiap 1 Mei dapat mengurangi cuti bersama sehingga efektivitas kerja bisa maksimal. Hal ini akan berdampak pada pemasukan buruh yang lebih besar. Staf Khusus Presiden Bidang Komunikasi Politik, Daniel Sparringa, melalui pesan pendeknya, mengatakan, tahun lalu SBY juga merayakan hari buruh di luar Jakarta, yakni di Batam, Kepulauan Riau. Karena itu tak aneh bila sekarang merayakannya bersama buruh di Surabaya. Sedang dua tahun sebe-

lumnya, kata Daniel, Presiden menghadiri Mayday di Tangerang. Ia mengatakan, kunjungan Presiden ke luar kota saat Mayday merupakan tradisi SBY merayakan hari buruh bersama para pekerja. Blokade Akses Bandara Bukan hanya SBY, Menteri BUMN Dahlan Iskan juga ikut berjalan kaki bersama massa buruh saat Mayday. Saat melihat massa beraksi, Dahlan tibatiba turun dari mobil mewahnya. Dia lalu melakukan aksi longmarch bersama ribuan buruh di Bundaran HI, Jakarta, Rabu kemarin. Ia mengaku ingin lebih memahami tentang buruh. Namun aksi Dahlan ini dinilai sebagai tindakan memalukan. Anggota Komisi VII DPR dari Fraksi PDI Perjuangan, Dewi Aryani, menilai sikap Dahlan itu tidak pantas. Apalagi, hanya mencari simpati saja. “Menteri itu mestinya mencari solusi dan ajak dialog buruh. Bukan malah ikut demo,” sindir Dewi saat

dihubungi, Rabu (1/5). Dewi tidak mempersoalkan Dahlan ikut demo. Baginya, sah-sah saja. Seharusnya Dahlan berkaca terhadap kondisi buruh di lingkungan dia me-

Buruh Sedunia para pelaku industri selalu mengalami kerugian dengan total mencapai ratusan miliar rupiah. Tak terkecuali untuk aksi demo Rabu kemarin. Meski belum menghitung secara rinci, dia memprediksi jumlah kerugiannya akan berada di kisaran yang sama. “Kerugian akibat demo pasti ada, terutama daerah industri yang semua buruhnya berdemo. Cukup besar, kira-kira ratusan miliar rupiah,” kata Eddy. Dia menegaskan, kerugian akibat demonstrasi buruh selalu berulang di setiap tahun. Pemicu utamanya roda produksi terpaksa berhenti karena buruh turun ke jalan. Selain itu, lumpuhnya lalu lintas di beberapa ruas jalan Ibukota juga ikut memberi dampak tak langsung terhadap transportasi pendukung industri. “Kerugian dihitung materiil dan imateriil,” ujarnya. Ketua Umum Asosiasi Persepatuan Indonesia (Aprisindo) Eddy Widjanarko juga menyebut senada. Dia mengatakan aksi unjuk rasa yang dilakukan para buruh itu sangat mengganggu dunia usaha.

Aprisindo memprediksi pengusaha sepatu di wilayah Jakarta, Bogor, Tangerang, Bekasi, Sukabumi mengalami kerugian hingga US$100 juta (Rp 970 Miliar) dalam satu hari. “Kegiatan produksi terhambat, distribusi barang juga terganggu akibat macet, belum lagi ekspor jadi turun,” katanya, Rabu (1/5). Untuk menghindari terulangnya kejadian seperti ini, paparnya, ke depannya kalangan buruh diharapkan merayakan Hari Buruh dengan sewajarnya. “Aksi unjuk rasa adalah hak setiap warga negara, namun hendaknya tidak sampai merugikan orang lain,” katanya. Menyinggung tuntutan buruh, dia mengakui tuntutan buruh dari tahun ke tahun relatif sama khususnya terkait dengan penaikan upah minimum regional (UMR). “Seringkali permintaan buruh/pekerja di luar kemampuan pengusaha. Bahkan sering tidak sesuai dengan prosedur,” katanya. Belum lagi mengenai Kebutuhan Hidup Layak (KHL) yang diminta oleh kalangan buruh. “Saat ini KHL yang diterima oleh buruh sudah 60 item, namun saat ini minta

tambahan hingga 84 item. Permintaan mereka di luar kemampuan kami,” katanya. Ketua Asosiasi Pertekstilan Indonesia (API) Ade Sudrajat mengatakan kegiatan aksi unjuk rasa besar-besaran seperti saat ini sangat mengganggu kegiatan produksi. Dia mengusulkan, agar ke depannya perayaan Hari Buruh dilakukan dengan hal-hal yang lebih berguna. “Misalnya dengan melakukan outbond, kegiatan olah raga, atau kegiatan positif lainnya yang bisa memacu semangat tim kerja,” katanya. Beberapa hal yang menjadi tuntutan buruh adalah penerapan upah minimum provinsi 2013, penolakan kenaikan harga bahan bakar minyak bersubsidi, penghapusan sistem outsourcing, penolakan upah murah, dan penyelenggaraan jaminan sosial. Dalam catatan Ketua Dewan Pengupahan Nasional dari unsur pengusaha, Hasanuddin Rahman, tahun lalu aksi demo buruh berdampak sejumlah pabrik tutup sementara, mengakibatkan kerugian mencapai 20 miliar dolar AS atau sekitar Rp 190 triliun. Menurut Rah-

dilaporkan hanyut sejak pukul 17.00 WIB. Menurut Mochtar, jasad Zulfikar ditemukan di dekat Fly Over di Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan, sekitar pukul 19.00 WIB. Banjir juga melanda kawasan Pondok Jaya, Pela Mampang, Jakarta Selatan. Ketinggian air hampir mencapai 1 meter. Akibatnya sejumlah penduduk yang tinggal di kawasan itu mesti turun dari kendaraan saat memasuki Pondok Jaya, tak terkecuali raja dangdut Rhoma Irama. Seperti disampaikan seorang warga, Degen, banjir melanda sejak pukul 17.00 WIB. Saat

man, pihak pengusaha sangat dirugikan oleh aksi yang dilakukan para buruh dengan melakukan aksi demo dan mogok. Pengusaha juga mengecam sikap pemerintah daerah yang menaikkan upah secara sepihak dengan rata-rata kenaikan 30%. “Kemudian pemerintah juga menaikkan UMP dan UMK sebanyak rata-rata 30% itu apa gunanya,” tuturnya. Kalangan pengusaha juga mengkritik kebijakan pemerintah terkait keluarnya Permenakertrans No 19/2012 mengenai outsourcing dan No. 20/-2012 mengenai jaminan sosial. Kedua Permen baru ini jelas memberatkan pengusaha dalam menentukan arah strategi bisnisnya. “Kita lakukan gugatan pemerintah karena melihat diskriminasi terhadap pengusaha. Itu (Permenakertrans No. 19/ 2012) menurut UU No. 13-/ 2003 ada kata ‘antara lain’ berarti ada lainnya bukan hanya 5 pekerjaan nanti banyak yang gulung tikar penyedia jasa ketenagakerjaan. Juga tentang jaminan bagi tenaga kerja kita menemukan diskriminasi yang sangat tinggi,” jelas Hasanuddin. kcm/tnr/bi

Minta Jaksa Segera Eksekusi Sambungan dari hal 1

Purwanto berharap ada perusahaan lain yang bisa menampung dia dan rekan-rekannya, sehingga mereka bisa mendapat penghasilan kembali. Nasib sedikit berbeda dialami Patemi. Senyum perempuan 47 tahun ini merekah setelah putusan Mahkamah Agung (MA) yang memenjarakan majikannya karena menggaji di bawah Upah Minimum Regional (UMR). Dia merasa sungguh melegakan. Kini dia dan puluhan buruh perempuan berharap jaksa segera mengeksekusi majikannya itu. “Sebelum sampai ke meja hijau, ada upaya perundingan, tapi nggak ditanggapi. Saya melaporkan ke Disnaker,” kata

Patemi Selasa (30/4). Dari Disnaker Kota Surabaya, kasus tersebut lalu dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri Surabaya dan diteruskan ke Pengadilan Negeri (PN) Surabaya pada 2009. Namun Tjioe Christina Chandra, sang majikan, divonis bebas. “Akhirnya kasus saya ngambang 4 tahun, tiba-tiba muncul surat keputusan MA,” kisah Patemi. Patemi melaporkan ke Disnaker terkait pabrik tempat dia bekerja, UD Terang Suara Elektronik, yang hanya mengupah buruh Rp 700 ribu per bulan. Padahal UMR di Sukamanunggal, Surabaya, sebesar Rp 940 ribu. “Waktu melaporkan saya masih kerja. Terus gara-gara itu saya tidak dikerjakan, terus saya di PHK tahun 2009,” ujar

ibu satu anak ini. Patemi menambahkan selain upah yang di bawah UMR, perusahaan tersebut juga tidak memberikan jaminan kesehatan dan transportasi. Hanya upah itu yang menghidupinya sendirian karena anaknya berada di Jakarta dan suaminya telah meninggal. “Sampai sekarang saya belum dapat kerjaan, karena usia saya 47 tahun, jadi belum dapat pekerjaan. Saya sudah mencari-cari pekerjaan. Kebetulan saya juga nggak punya rumah, suami meninggal, anak cuma 1 kerja di Jakarta ikut suami,” ujar Patemi. Senyum Patemi sempat merekah saat dirinya bersama temannya didampingi oleh anggota DPR Komisi IX Rieke Diah Pitaloka menemui Kepa-

berencana berunjuk rasa di bandara. Namun, saat tiba di Jalan Marsekal Suryadharma, petugas menghadang mereka dengan kawat berduri. Tim keamanan gabungan yang mengenakan seragam lengkap juga berjaga di lokasi. Karena tidak bisa melintas, para pekerja akhirnya memilih bertahan di jalan tersebut sambil menyanyikan beberapa lagu karya Iwan Fals. Pemandangan serupa terlihat di Kompleks Gedung Parlemen, Jakarta, Rabu (1/5). Ribuan buruh menyemut di lokasi ini. Namun terjadi perbedaan pendapat antara Serikat Pekerja Nasional (SPN) Timnas dengan SPN Jawa Barat. Perbedaan pendapat terjadi saat SPN Timnas sudah mulai bergerak ke Mahkamah Konstitusi ketika tiba-tiba Ketua DPD SPN Jabar Iwan Kusmawan mengumumkan pada anggotanya untuk tetap bertahan di DPR karena baru saja tiba.

“Kami baru tiba karena tadi dihalangi masuk tol ketika bergerak dari Bogor menuju Jakarta. Hargai kami yang baru tiba,” ujar iwan. Tapi korlap SPN Timnas bersikeras pihaknya akan bergerak ke MK. Ia meneriaki seluruh buruh untuk kompak. “Kalau mau satu komando ya satu komando, jangan bedabeda,” ujarnya. Iwan mengaku akan bertahan di DPR dan belum akan bergerak mengikuti SPN Timnas ke MK. Sedang di Bekasi, kaum buruh dan pengusaha menggelar acara dzikir bersama di kawasan industri Jababeka, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (1/5). Dzikir yang diikuti oleh ratusan buruh dan pengusaha tersebut mendoakan agar kesejahteraan buruh dapat lebih baik sehingga dapat meningkatkan produktivitas serta menguatkan daya saing di tengah persaingan industri global. det/inc/wis

Hujan Deras Air Cepat Tinggi Sambungan dari hal 1

Minta Demo yang Wajar Sambungan dari hal 1

mimpin saat ini. Banyak buruh di BUMN yang tidak leluasa karena dikekang. “Ikut demo kalau menghasilkan solusi ya oke saja. Kalau pencitraan ya malah malu-maluin,” cetusnya. Selain itu ribuan buruh juga memblokade Jalan Marsekal Suryadharma yang merupakan akses menuju pintu gerbang Bandara Soekarno-Hatta (M1), Tangerang, Banten, Rabu (1/5). Akibatnya jalan menuju dan dari bandara lumpuh total. Para pekerja melakukan aksi tersebut karena mereka dihadang oleh aparat keamanan yang terdiri dari kepolisian dan TNI saat akan berunjuk rasa di bandara. “Kami akan tetap berupaya masuk ke Bandara Soekarno-Hatta untuk menyampaikan aspirasi kepada pemerintah,” kata Deddy Sudrajat, salah satu koordinator aksi itu. Para pekerja yang mengendarai ratusan sepeda motor dan dua mobil bak terbuka semula

itu hujan deras mengguyur, air Kali Krukut di kawasan itu pun naik dan merendam kawasan Pondok Jaya dan Pondok Karya. “Saya lihat Bang Rhoma Irama turun dari mobil dan naik gerobak ke rumahnya. Rumahnya di kawasan Pondok Jaya,” jelas Degen lewat telepon. Wilayah kawasan itu memang langganan banjir bila hujan deras melanda. Setelah banjir awal tahun lalu, kali ini terulang lagi. Banjir merendam sampai sepinggang orang dewasa. Tampak sejumlah ruas jalan di sekitar kawasan itu ditutup karena tak bisa dilintasi. Seperti dialami Mufti saat hendak menjemput istrinya di kawasan Kemang, Jaksel, dia tak bisa melintasi jalan tersebut. “Dari Tendean hendak ke Kemang, tapi jalur MampangBangka ditutup. Kata anakanak muda yang berjaga ada banjir,” jelas Mufti. Di ruas Jl. Bangka Raya dan kawasan Pondok Jaya juga di sekitarnya yang tak tergenang ditutup pihak kepolisian. Banyak mobil parkir di kawasan itu menghindari banjir.

Duren. Namun begitu kembali ke rumah, Paulus dikejutkan dengan banjir yang telah mengelilingi perumahannya. “Ketika masuk ke kompleks, ternyata hanya dalam waktu 40 menit meninggalkan rumah, sudah banjir juga setinggi 20 cm,” ujarnya. Paulus melihat sejumlah tetangganya mulai mengevakuasi kendaraan bermotor ke permukaan lahan yang lebih tinggi. “Warga kompleks yang tinggalnya lebih dalam sudah mulai satu per satu mengeluarkan mobil mereka ke depan gerbang kompleks. Kalau jalan di depan gerbang penuh, bisa parkir mobil di Sekolah Makarios, kebetulan persis di depan kompleks,” ujar Paulus. Paulus memperkirakan banjir di perumahan tempat ia tinggal dikarenakan intensitas hujan tinggi ditambah dengan pembuatan tanggul yang tak kunjung rampung. “Tanggul yang sedang dikerjakan sejak 3 bulan belum selesai, dan air kali sudah meluap lewat pintu air yang masih menganga yang belum dikerjakan,” tutup Paulus. kcm/det

PKS Bantah Dekat Ayu Sambungan dari hal 1

mantan Presiden PKS Luthfi Hasan itu menawari pekerjaan menghibur undangan di acara Pilkada dan acara PKS. Pada acara pilkada Ayu diajak jadi jurkam untuk PKS. “Bukan. Saya yang jadi korban,” ujarnya. Wajah Ayu tampak kelelahan saat keluar dari Gedung KPK. Tapi dia tetap berusaha tersenyum menghadapi awak media. Dia terus memberikan komentar didampingi kuasa hukumnya, Fahmi Bachmid. Ayu merupakan perempuan kedua di balik skandal ini. Sebelumnya Fathanah yang diduga bersama-sama Luthfi menerima uang dari PT Indoguna Utama,

tertangkap tangan aparat KPK di Hotel Le Meridien bersama seorang mahasiswi bernama Maharany Suciyono. Perempuan cantik ini akhirnya dilepas. Dalam pengembangannya, KPK menjerat Fathanah dengan pasal TPPU dan menyita sejumlah aset miliknya. Aset milik Fathanah yang disita KPK adalah empat mobil mewah, yakni Toyota Land Cruiser Prado dengan nomor polisi B 1739 WFN, Toyota Alphard dengan nomor polisi B 53 FTI, Mercedes Benz C200 dengan nomor polisi B 8749 BS, dan FJ Cruiser dengan nomor polisi B 1330 SZZ. Setelah Ahmad Fathanah, KPK juga menjerat Luthfi dengan pasal TPPU.

Sementara itu PKS tak mengetahui hubungan Ahmad Fathanah dengan selebritas Ayu Azhari dalam kasus dugaan suap impor daging sapi. PKS memastikan tak ada kaitan Ayu dengan bekas presidennya, Luthfi Hasan Ishaaq. “Tidak ada. PKS enggak ada hubungan dengan Ayu Azhari,” kata Ketua DPP PKS Indra, Rabu (1/5). Indra kembali menegaskan Fathanah bukan orang dekat Lutfi. Fathanah juga tidak menjadi pengurus atau kader PKS. Ayu juga tidak penah hadir di acara PKS. Justru PKS mendengar kabar Ayu akan menjadi calon legislatif Partai Amanat Nasional dan Partai Kebangkitan Bangsa. det/mio

Nita Bantah ‘Dibajak’ dari Septian Sambungan dari hal 1

la Kejaksaan Negeri Sukamanunggal, Surabaya, M. Dhofir untuk segera mengeksekusi Chandra. “Tapi masalah eksekusi atau nggaknya menunggu surat dari Jakarta. Tapi kata Ketua Kejarinya mau membantu,” ucap Patemi menyudahi pembicaraan. Kisah ini bermula saat Pengadilan Negeri (PN) Surabaya membebaskan Chandra. Lantas jaksa mengajukan kasasi dan dikabulkan. MA memvonis Chandra 1 tahun penjara sesuai Pasal 90 ayat 1a UU Ketenagakerjaan. Duduk sebagai majelis kasasi yaitu Zaharuddin Utama, Prof Dr Surya Jaya dan Prof Dr Gayus Lumbuun. Hal itu bisa menjadi efek jera bagi perusahaan lain yang mendzalimi pekerjanya. det/oka

Air Cepat Tinggi Seorang warga Kedoya, Jakarta Barat, juga mengaku berjibaku dengan banjir yang terjadi di dekat rumahnya. Ia berharap kado Mayday bukanlah berupa banjir. “Malam ini deg-degan, dan berharap (banjir) tidak akan lebih parah lagi. Masak sih 1 May 2013, hari May Day, dapat hadiah banjir lagi,” kata warga bernama Paulus BW Rabu malam. Paulus mengisahkan sekitar pukul 20.30 WIB hujan masih mengguyur kawasan Tanjung Duren, dan ia hendak menjemput buah hatinya dari perpustakaan Kecamatan Tanjung Duren. Namun banjir setinggi 20 cm mengelilingi hampir tiap ruas jalan yang dia hendak lalui. “Di depan rumah di Kedoya jalannya kering, tapi ketika sampai di Jalan Kedoya Duri, Jalan Kebon Raya, dan Jalan Patra Raya sudah mulai banjir, kira-kira 20 cm,” ujar Paulus. Paulus yang tinggal di Perumahan Kembangan Baru, Kedoya, Jakarta Barat, berhasil menjemput anaknya di Tanjung

mendampingi tiga istri Subur yang tampil secara live di acara SOS di Studio ANTV, Kuningan, Jakarta Selatan, Rabu (1/5). Selama ini, Subur dinilai menggunakan cara-cara tidak semestinya untuk menikahi para perempuan itu. Namun para istri tersebut membantahnya. Mereka mengaku meski harus hidup berbagi suami, selama ini para istri Subur merasa rumah tangganya harmonis. “Majelis itu seharusnya memberikan rasa aman dan tenteram, bukan malah menimbulkan kemudharatan. Mereka tahu apa yang mereka lakukan tak melanggar aqidah,” ujar Made. Nita mengatakan, suaminya bertanggung jawab. Selain itu juga memiliki rasa humor ting-

gi. “Dia suka bercanda,” kata Nita. Annisa juga mengungkapkan, dirinya selama ini sangat nyaman di sisi Subur. Namun paman Annisa, Arya Wiguna, menyebut sebaliknya. Dia mengatakan keponakannya itu jadi istri Subur karena dipaksa. Sedang Heri Mahwati, sang istri pertama, mengatakan, laki-laki yang telah memberinya empat anak itu merupakan pria bertanggung jawab. Selain itu, Heri mengatakan, Subur kerap melucu. “Dia sering bergurau,” kata Heri yang diamini dua istri Subur lainnya. Nita juga membantah dirinya “dibajak” Eyang Subur dari aktor pantomim Septian Dwi Cahyo. Nita menegaskan, dia sudah melalui proses pernikahan dengan Subur sesuai hukum Islam. “Saya luruskan statement

EDITOR: GATOT SUSANTO z LAYOUTER: HUSNI FAHAMSYAH

yang di luar, soal Eyang rebut saya dari Septian itu saya bantah. Kalau direbut saya masih sah istri Septian, saya menikah sudah dapat akta cerai dari Pengadilan Agama Jakarta Timur, dan sudah lewat masa idah tiga bulan,” paparnya. Ditambahkan, saat bertemu Subur, dia juga sudah berkonflik dengan Septian. “Saya bertemu Eyang akhir 1999, fase 1998 saya suah berkonflik dan sudah mengajukan dua kali cerai ke pengadilan,” katanya. Ibu empat anak itu juga menambahkan, dirinya melihat Subur sebagai laki-laki yang baik. Subur juga rela mengasuh anak dari pernikahannya dengan Septian. “Dia menerima saya dan kedua anak saya dengan ikhlas. Dengan rela mengasuh anak saya,” ujar Nita yang sudah mendapat dua orang anak lagi dari Subur. det/wis www.dutaonline.com


Duta Masyarakat

C M Y K

SPORT

8

Madrid sanggup menampilkan sepakbola atraktif dan mereka membuktikannya. Tapi kami mampu meredamnya. Kami unggul 4-3 dan Dortmund pantas ke final.”

Kamis, 2 Mei 2013

JURGEN KLOPP Pelatih Borussia Dortmund

SIKLUS 16 TAHUN Singkirkan Madrid, Dortmund Mantap ke Final MADRID - Menangislah Madrid! Berpestalah Dortmund! Ya, meski kalah dua gol tanpa balas lewat Karim Benzema di menit 82 dan Sergio Ramos (88) pada leg kedua semifinal Liga Champions di Santiago Bernabeu, Rabu (1/ 5) dinihari WIB, Borussia Dortmund tetap melangkah ke final (agregat 4-3) di Stadion New Wembley, 26 Mei mendatang. Bagi Die Borussen, sepanjang sejarah klub yang berdiri sejak 1909 tersebut, ini menjadi kesempatan kedua mereka masuk ke final kompetisi paling bergengsi di Benua Bitu atau setelah yang pertama 16 tahun lalu. Kali pertama mereka lolos ke partai puncak di musim 1996/1997. Ketika itu Dortmund memetik dua kemenangan atas Manchester United di semifinal, masing-masing dengan skor 1-0. Sementara saat berlaga di final yang dilangsungkan di Olympiastadion, Muenchen, Dortmund menang dengan kedudukan 3-1 atas Juventus. Dua gol Karl-Heinz Riedle dan satu lainnya dari Lars Ricken dibalas sekali oleh Alessandro Del Piero. Ada benang lurus yang bisa ditarik antara kiprah Dortmund di musim itu dan sekarang. Dortmund sama-sama melaju ke final Liga Champions usai menjuarai Bundesliga dua musim beruntun. Jika di era Matthias

SAKITNYA KALAH: Cristiano Ronaldo, gagal mengantar Real Madrid ke final.

Sammer dkk Dortmund berjaya di musim 1994/1995 dan 1995/1996, sementara di era Mario Goetze dkk mereka adalah kampiun Liga Jerman dari musim 2011 hingga 2012. Kini apakah generasi baru Dortmund arahan Juergen Klopp mampu mengikuti jejak pasukan Otmar Hitzfeld kala itu? Sebagai catatan, Dortmund 16 tahun lalu dan yang sekarang pun hanya kalah sekali dalam perjalannya ke final. Sementara bagi Madrid, ini untuk kali ketiga secara beruntun langkahnya terhenti di semifinal. Kembali gagal masuk final, Los Merengues untuk sementara harus mengubur mimpi meraih La Decima. Musim lalu mereka ditundukkan Bayern Muenchen melalui adu penalti, sementara setahun sebelumnya Barcelona yang jadi penghalang dalam pertandingan yang berkesudahan dengan agregat 1-3. Kegagalan-kegagalan tersebut sekaligus memperpanjang penantian Madrid untuk bisa kembali menjuarai Liga Champions, yang terakhir didapat pada 2002. Faktanya, itu juga menjadi kali terakhir El Real

main di Dortmund, Madrid seharusnya bisa bermain seperti malam ini,” sesalnya. Sementara pelatih Die Borussen, Jurgen Klopp sedikit terkejut dengan torehan timnya yang melangkah ke babak final. Klopp mengakui bahwa timnya tak bermain apik kala berlaga di leg kedua. Namun secara keseluruhan, dia menilai bahwa Dortmund pantas melangkah ke babak final daripada Cristiano Ronaldo dkk. “Harus saya akui Dortmund tak bermain bagus, namun hasil ini membuat kami bahagia,” ujar Klopp. “Pertandingan malam ini sungguh luar biasa. Madrid sanggup menampilkan sepakbola atraktif dan mereka membuktikannya. Tapi kami mampu meredamnya. Kami unggul 4-3 dan Dortmund pantas ke final,” pungkas Klopp. snt

melangkah ke final Liga Champions. Hal lainnya, Madrid sementara harus menunda ambisi meraih La Decima, jargon yang digunakan sebagai bentuk keinginan meraih titel juara Liga Champions yang ke10. Jose Mourinho yang diboyong dari Inter Milan untuk mewujudkan hal tersebut, masih harus menunggu paling tidak semusim lagi. Sebenarnya, Madrid berpeluang mengejar ketertinggalan atas Dortmund, terhitung tiga peluang emas dari Cristiano Ronaldo, Gonzalo Higuain serta Mesut Ozil gagal dimanfaatkan dengan baik dan terbuang percuma. Namun, bek Sergio Ramos menyadari hal ini bisa terjadi pada siapa saja, termasuk Madrid. “Sangat disayangkan Madrid gagal melaju ke final. Tapi inilah sepakbola, terkadang anda akan mengalami kekalahan atau bahkan kegagalan,” ujar Ramos. “Ketika ber-

STATISTIK LAGA R. Madrid B. Dortmund 2 Gol 0 3 Agregat 4 23 Tendangan ke Gawang 9

MOMENT GOL Karim Benzema 1-0

8 10 7 9

7 14 10 7 4

Kaka Mesut Ozil Cristiano Ronaldo Karim benzema

Tepat Sasaran Pelanggaran Sepak Pojok Offsides Kartu Kuning

0 3 65%

3 19 3 6 3

Kartu Merah Penyelamatan Penguasaan Bola

0 5 35%

5 Fakta Pasca Duel 1

1.

Ini adalah kali kelima Mourinho gagal membawa timnya lolos dari semifinal Liga Champions dari tujuh kali kesempatan.

2

2.

Bagi Dortmund, kekalahan 0-2 ini merupakan yang pertama bagi mereka sepanjang tampil di pentas Liga Champions musim sekarang. Sebelumnya mereka menorehkan tujuh kemenangan dan empat hasil seri.

3

3.

Madrid menjadi tim pertama yang tersingkir di semifinal Liga Champions selama tiga kali kesempatan secara berturut-turut.

4

4.

Dortmund kini membuka peluang sebagai tim Jerman kedua, setelah Bayern Muenchen yang memenangkan trofi Liga Champions lebih dari satu kali.

5.

Cristiano Ronaldo resmi gagal mencetak gol dari tendangan bebas di Liga Champions musim ini. Tercatat sebelumnya dia sudah 14 kali diberi kepercayaan menembak.

5 EKSELEN: Kiper Dortmund, Roman Weidenfeller (telentang) mendapat sambutan dari teammate-nya setelah tampil gemilang meredam gempuran Madrid.

DARI FASE GRUP MELAJU KE PUNCAK z

z

Sebagai juara Liga Jerman musim 2010/2011, Dortmund mendapatkan tiket otomatis untuk langsung berlaga di fase grup musim berikutnya. Itu adalah kali pertama dalam kurun waktu delapan tahun Dortmund mengikuti turnamen antarklub Eropa tersebut. Sebelum musim 2011/2012, terakhir kali Dortmund mengikuti Liga Champions adalah pada 2002/03. Semusim setelahnya, pada 2003/2004, mereka

What The Paper Say.. z z z z z z z z z z z z z z z

z

gagal masuk fase grup lantaran dikalahkan Club Brugge di babak kualifikasi ketiga. Musim pertama Dortmund di Liga Champions setelah delapan tahun itu tidak berakhir bagus. Tergabung satu grup dengan Arsenal, Olympique Marseille, dan Olympiakos, Dortmund hanya mampu meraih satu kemenangan. Alhasil, mereka finis di urutan empat dan langsung tersingkir di fase grup.

Marca (Spanyol) - Keajaiban Madrid Yang Terpotong. La Gazzetta dello Sport (Italia) Kebanggaan Tak Cukup Bagi Real, Borussia Terbang ke Final. AS (Spanyol) - Madrid, Satu Gol Lagi. The Daily Mail (Inggris) - Show Benzema dan Ramos Tak Cukup dan Tim Bundesliga menuju Wembley. Bundesliga (Jerman) - Final! The Sun (Inggris) - Trap Dor. Tim Jerman Bertahan Dari Gempuran Untuk Membuat Ronaldo Dkk Tersingkir. Bild (Jerman) - Mimpi BVB Jadi Nyata. Sky Sports (Internasional) - Dortmund Bertahan. Tuttosport (Italia) - Tak Ada Remontada. UEFA (Internasional) - Dortmund Bertahan dari Gempuran Akhir Madrid. L’Equipe (Prancis) - Real Terlambat Bangkit. Kicker (Jerman) - BVB ke Final! Weidenfeller Menghentikan Ketajaman Real. Corriere dello Sport (Italia) - Tim Mourinho Impresif, Borussia yang ke Final. Mundo Deportivo (Spanyol) - Dortmund Rasakan Manisnya Madu. ESPN (Internasional) - Sedikit Terlambat Bagi Madrid.

z

z

Untuk sebuah musim dimana mereka sukses menjuarai Bundesliga dan DFB Pokal, pencapaian di Liga Champions tersebut terbilang buruk. Beberapa argumen menyebut, skuad Dortmund masih kaget dengan Liga Champions dan masih minim pengalaman. Jeda semusim, perubahan itu terlihat. Tergabung bersama Real Madrid, Ajax Amsterdam, dan Manchester City, Dortmund justru sukses menjadi juara

z

z

grup. Hebatnya lagi, mereka melalui grup tersebut tanpa pernah kalah. Tim besutan Juergen Klopp itu pun melaju melewati Shakhtar Donetsk, Malaga dan terakhir Madrid di babakbabak selanjutnya. Khusus untuk laga melawan Madrid di semifinal, Klopp mengakui bahwa timnya sedikit dinaungi keberuntungan. Dortmund tidak melalui malam di Santiago Bernabeu dengan mudah. Ber-

z

untunglah mereka punya keunggulan 4-1 dari leg pertama, sebab pada akhirnya Madrid mampu mencetak dua gol menjelang laga habis dan itu sudah cukup untuk membuat jantung CEO mereka, Hans-Joachim Watzke, berdegup sangat kencang. Bukan apaapa, andai Madrid mencetak satu gol lagi, maka habislah sudah Dortmund. Dortmund kini sudah memastikan diri lolos ke final. Mereka tinggal menu-

Rossi Target Podium di Jerez

JEREZ – Menghadapi balapan MotoGP di Jerez, akhir pekan ini, Valentino Rossi mengusung optimisme tinggi. Melihat hasil tes di musim dingin, The Doctor yakin Yamaha bisa tampil sangat cepat dan naik podium pada balapan kali ini. Sejak memutuskan untuk kembali ke Yamaha, Rossi berhasil finis kedua dan keenam pada dua balapan perdana di

Qatar dan Austin. Tetapi, kedua lintasan itu memang tidak cocok dengan karakter juara tujuh kali MotoGP itu. Jerez sangat berbeda. Lintasan di Spanyol itu memiliki tempat spesial di hati Rossi, di mana mantan bintang Repsol Honda itu langsung naik podium ketika melakukan debut di MotoGP musim 2000.

Selanjutnya, The Doctor berhasil memenangi enam balapan di lintasan yang sama, termasuk kemenangan kontroversial saat melewati Sete Gibernau pada tikungan terakhir di 2005. Rossi sendiri tampil gemilang pada tes pramusim di Sirkuit Jerez, Maret 2013 lalu. Rossi sempat menjadi pembalap tercepat sebelum dikalahkan Cal Crutchlow pada tes terakhir. “Jerez akan sangat penting. Saya percaya dan berharap kami bisa sangat cepat seperti pada tes kemarin. Kami harus bekerja dengan baik dan kami membidik podium. Kami harus melakukan sesuatu khususnya untuk settingan motor, tapi kami memiliki beberapa ide,” jelas Rossi. Selain di Jerez, pembalap asal Italia itu juga membidik hasil gemilang di beberapa even tradisional yang berlangsung di Eropa. “Jerez, Le Mans dan Mugello, merupakan semua trek favorit kami dan kami akan tampil baik di sana,” tuntasnya. one/ori

nggu lawan selanjutnya: Bayern Muenchen atau Barcelona. Marco Reus dkk pun punya kesempatan untuk mengakhiri musim dengan trofi setelah gagal di Bundesliga dan DFB Pokal. Terakhir kali melaju ke final, yakni pada 1997, Dortmund sukses membawa pulang trofi. Gol-gol dari Karl-Heinz Riedl dan Lars Ricken membawa mereka menang 3-1 atas Juventus.

z

DATA & AGENDA LIGA CHAMPIONS (LEG II, SEMIFINAL) Rabu (1/5) Real Madrid

2 v s 0 Borussia Dortmund

Gol: Benzema 82, Ramos 88 (Agregat: 3-4) LIGA EUROPA (LEG II, SEMIFINAL) Jumat (3/5) Chelsea

vs

FC Basel

(Agregat: 2-1) SCTV (live) pukul 02.00 WIB Benfica

vs

Fenerbahce

(Agregat: 0-1) SCTV (live) pukul 02.00 WIB-Tunda

EDITOR: ROFIQ KURDI ISMAIL z LAYOUTER: ISMAL AMRULLOH

www.dutaonline.com

C M Y K


C M Y K

K

amus

SUROBOYOAN, REK

!

HJKS 2013 Bertabur Acara

Cingkrang: Pendek (celana yang tidak menutupi kaki sampai ujung) Cingur: Hidung (biasanya untuk hewan) Kèmlothak: Suara seperti benda-benda keras bertumbukan.

KAMIS

2 Mei 2013

MEI merupakan momen bersejarah bagi warga Kota Surabaya. Ya, bulan ini merupakan bulan Hari Jadi Kota Surabaya (HJKS). Untuk tahun ini, warga Surabaya dan sekitarnya akan disuguhi beragam acara, mulai dari Parade Budaya dan Pawai Bunga, Festival Rujak Uleg, Surabaya Shopping Festival (SSF), Surabaya Urban Culture Festival, hingga konser musik.

Marketing dan Promosi:

085717277767

Info Agenda Kota:

08563086511

HP Korban Hilang, Ibu Korban Kaget SURABAYA - Sidang perkara pembunuhan atas terdakwa Happy Wiharson (29) asal Lamongan kembali digelar di Pengadilan Negeri (PN) Surabaya, Rabu (1/5) kemarin dengan agenda keterangan saksi Tasmiati yang tak lain adalah ibu Korban. Dihadapan hakim Bambang Koestopo, Tasmiati menceritakan motivasi dibalik kematian putranya. Tasmiati menceritakan, sebelum pembunuhan itu, terdakwa sering mengirimkan Short Message Servis (SMS) kepada anaknya. Terkait isi SMS itu, Tasmiati mengaku tidak tahu karena HP dan dompet korban sudah disita oleh polisi. Mendengar pernyataan ibu korban, Jaksa Penuntut Umum (JPU) Sofyan menyatakan kalau barang bukti HP yang disampaikan Tasmiati tidak disertakan oleh polisi. Yang diserahkan polisi hanyalah SIM-card atau kartu HP saja. Pernyataan jaksa tersebut membuat ibu korban kaget, karena diduga akar dari kasus pembunuhan itu juga berhubungan erat dengan isi SMS tersebut. “Saya yakin HP dan dompet anak saya disita oleh polisi. Setahu saya, HPnya anak saya tersebut yang model layar sentuh (touch screen),” ungkapnya. Ia mengaku kecewa sikap polisi yang tidak menyertakan HP milik anaknya. Karena diyakini, Tasmiati, semua SMS itu bernada ancaman dari terdakwa. “Wah saya gak tahu lagi kalau tidak ada (HP-red). Setahu saya, HP itu juga ikut BACA: SIM-Card Milik Korban Diragukan ..., hal 15 DUTA/RIDHOI

ORASI MAY DAY: Anggota Komisi IX DPR RI Rieke Dyah Pitaloka atau Oneng hadiri demo buruh di gedung Negara Grahadi, Surabaya, Rabu (1/5). Dalam orasinya mendesak outsourcing dihapus dan segera mengesahkan UMSK.

Oneng Orasi, Buruh Bentrok POLISI AMANKAN SEMBILAN DEMONSTRAN SURABAYA - Aksi puluhan ribu buruh dari berbagai daerah di Jawa Timur di depan Gedung Negara Grahadi, Jalan Guberur Suryo Surabaya, Rabu (1/5) kemarin diwarnai aksi saling pukul antar buruh. Kericuhan ini terjadi saat

anggota Komisi IX DPR RI, Rieke Dyah Pitaloka atau oneng sedang melakukan orasi. Keributan antar buruh ini dipicu, saat massa aksi dari Konfederasi Serikat Nasional (KSN) dan GMNI yang diko-

mandoi Andi Peci enggan menghentikan permainan music, ketika politisi dari PDIP tersebut berorasi walaupun sudah diminta secara baik-baik. Sikap tersebut akhirnya memicu perang mulut antar sesama buruh.

Dari pantuan di lapangan, saat Andi Peci Cs, didatangi massa MPBI supaya menghentikan permainan musik tapi tidak digubris. Entah siapa yang memulai sehingga akhirnya terjadi keributan antar buruh. Melihat kericuhan tersebut, Oneng BACA: DPRD Didesak ..., hal 15

DUTA/ABD. AZIZ

KECEWA POLISI: Tasmiati ibu korban pembunuhan di Margomulyo kecewa dengan sikap polisi yang tak menyertakan HP milik anaknya dalam persidangan, di PN Surabaya, Rabu (1/5).

KIPRAH ANGGOTA DPRD PROVINSI JATIM

Denda Terlambat Urus Akte Kelahiran Dihapus MK KABULKAN GUGATAN UJI MATERI UU NO. 23 TAHUN 2006 KOMISI bidang hukum dan pemerintahan DPRD Jatim mengaku lega karena Mahkamah Konstitusi (MK) akhirnya mengabulkan gugatan perkara No.18/PUU-XI/2013, perihal pengujian pasal 32 ayat (2) UU No.23 Tahun 2006 Tentang Administrasi Kependudukan, yang disidangkan di ruang sidang gedung MK di Jalan Merdeka Barat No.6 Jakarta, Selasa (30/4) lalu. Dalam sidang putusan MK yang dihadiri Sembilan hakim konstitusi mengambul sejumlah permohonan yang diajukan oleh tiga anggota Komisi A DPRD Jatim. Yakni, Sholeh Hayat (FPKB), Subroto Kalim (FPD), dan Bambang Yuwono (FPDIP). Anggota Komisi A DPRD Jatim, Sholeh Hayat, SH selaku pemohon mengatakan, pertimbangan utama pengajuan gugatan itu disebabkan hak atau kewenangan konstitusional warga negara dirugikan, dengan diberlakukannya UU Administrasi Kependudukan tersebut. Baik atas nama perorangan WNI, kesatuan masyarakat hukum adat sepanjang masih hidup dan sesuai dengan perkembangan masyarakat dan prinsip NKRI, serta atas nama badan hukum publik atau privat dan lembaga Negara. Politisi asal PKB itu mengaku persoalan menyangkut administrasi kependudukan itu didapat dari pengaduan dari masyarakat saat dia bersama anggota DPRD Jatim yang lain melakukan reses di Kecamatan Tandes dan Gununganyar Surabaya, serta di Kabupaten Magetan. Kala itu, masyarakat mengaku kesulitan mengurus akte kelahiran anak mereka. Alasannya, sesuai aturan yang berlaku, mereka disuruh minta penetapan dari pengadilan negeri terlebih dulu karena terlambat melaporkan kelahiran yang melampaui batas waktu 1 tahun. Dari keluhan masyarakat ini akhirnya Sholeh Hayat bersama dua rekannya mengajukan judicial review ke MK di Jakarta, pada Februari 2013 lalu. “Aturan ini jelas bertentangan dengan Pasal 53 ayat (2) UU No.39 Tahun 1999

ISTIMEWA

PEMOHON: Tiga pemohon, (dari kiri) Subroto Kalim (FPD), Sholeh Hayat (FPKB), dan Bambang Yuwono (FPDIP) berpose bersama di depan gedung MK di Jakarta.

Putusan MK Terhadap Permohonan Komisi A DPRD Jatim 1. Mengabulkan permohonan Pemohon untuk sebagian. 1.1 Kata ‘Persetujuan’ dalam Pasal 32 ayat (1) UU No.23 tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan bertentangan dengan UUD RI tahun 1945, sepanjang tidak dimaknai ‘keputusan’. DUTA/FATHIS SUUD

PUTUSAN MK: Perwakilan dari Komisi A DPRD Jatim menyerahkan salinan putusan MK terkait gugatan uji materi UU No. 23/2006 kepada Pimpinan DPRD Jatim dalam rapat paripurna, Rabu (1/5).

tentang HAM. Dimana, setiap anak sejak kelahirannya berhak atas sesuatu nama dan status kewarganegaraan. Bahkan pada ayat sebelumnya (1) disebutkan bahwa perlindungan terhadap setiap anak adalah oleh keluarga, masyarakat dan negara yang mengatur administrasi kependudukan. Jadi hak untuk mendapatkan akte kelahiran adalah hak dasar yang melekat pada diri manusia,” tegas Sholeh Hayat saat dikonfirmasi usai penyerahan salinan putusan MK ke pimpinan DPRD Jatim, Rabu (1/5) kemarin. Selain itu, kata Sholeh, UU Administrasi Kependudukan juga dianggap melanggar Pasal 28 D ayat (1) UUD 1945, bahwa setiap orang berhak atas pengakuan, jaminan perlindungan dan kepastian hukum yang adil serta perlakuan yang sama di hadapan hukum. Bahkan dalam Pasal 27 UU

No.23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak, juga ditegaskan bahwa identitas diri anak harus diberikan sejak kelahirannya dan identitas sebagaimana dimaksud ayat (1) dituangkan dalam akte kelahiran. “Ironisnya lagi dalam UU No.23 Tahun 2006 Tentang Administrasi Kependudukan, juga memberatkan pemohon akte kelahiran karena harus menanggung biaya dan denda. Ini jelas tak sejalan dengan UU Perlindungan Anak, bahwa pembuatan akte kelahiran sebagaimana dimaksud ayat (1) tidak dikenakan biaya,” beber wakil sekretaris PWNU Jatim ini. Persyaratan adanya keputusan pengadilan negeri (PN) bagi pemohon akte kelahiran yang terlambat lebih dari setahun, merupakan norma yang diskriminatif. Pasalnya, bertentangan dengan hak-hak konstitusional pemo-

hon. “Kami berharap MK membatalkan pasal 32 ayat (2) UU No.23 tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan karena dianggap inskonstitusional,” ujar Sholeh Hayat Berdasarkan Pasal 1 ayat (3) UUD 1945 menegaskan bahwa negara Indonesia adalah negara hukum. Wujud dari adanya kepastian hukum oleh suatu negara adalah ketegasan tentang berlakunya suatu aturan hukum (lex certa). “Adanya prinsip lex certa, mengharuskan suatu hukum berlaku mengikat secara tegas, karena tidak ada keragu-raguan dalam pemberlakuannya,” imbuhnya. “Kami juga memerintahkan pemuatan putusan ini dalam berita negara, sebagaimana mestinya. Atau apabila majelis hakim mahkamah berpendapat lain, mohon putusan yang seadil-adilnya,” pungkas Sholeh Hayat. ud/adv

1.2 Kata ‘Persetujuan’ dalam Pasal 32 ayat (1) UU No.23 tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan tidak mempunyai kekuatan hukum mengikat, sepanjang tidak dimaknai sebagai ‘keputusan’. 1.3 Frasa ‘sampai dengan 1 (satu) tahun’ dalam Pasal 32 ayat (1) UU No.23 tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan bertentangan dengan UUD RI tahun 1945 1.4 Frasa ‘sampai dengan 1 (satu) tahun’ dalam Pasal 32 ayat (1) UU No.23 tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan bertentangan dengan UUD RI tahun 1945, tidak mempunyai kekuatan hukum mengikat. 1.5 Pasal 32 ayat (1) UU No.23 tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan bertentangan dengan UUD RI tahun 1945, selengkapnya menjadi, ‘Pelaporan kelahiran sebagaimana dimaksud dalam Pasal 27 ayat (1) yang melampaui batas 60 hari sejak tanggal kelahiran, pencatatan dilaksanakan setelah mendapatkan keputusan Kepala Instansi Pelaksana setempat 1.6 Pasal 32 ayat (2) UU No.23 tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan bertentangan dengan UUD RI tahun 1945. 1.7 Pasal 32 ayat (2) UU No.23 tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan bertentangan dengan UUD RI tahun 1945, tidak mempunyai kekuatan hukum mengikat. 1.8 Frasa ‘dan ayat (2)’ dalam Pasal 32 ayat (3) UU No.23 tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan bertentangan dengan UUD RI tahun 1945. 1.9 Frasa ‘dan ayat (2) dalam Pasal 32 ayat (3) UU No.23 tahun 2006 tentang Administrasi Kependudukan bertentangan dengan UUD RI tahun 1945, tidak mempunyai kekuatan hukum mengikat. 2.

Memerintahkan pemuatan putusan ini dalam Berita Negara RI sebagaimana mestinya.

3.

Menolak permohonan Pemohon untuk selain selebihnya.

EDITOR: MOHAMMAD NATSIR

LAYOUTER: AHMAD FAIZ

www.dutaonline.com


Jakarta

Redaksi - Pemasaran - Iklan: Jl. Kramat VI No. 8 Jakarta Pusat 021 - 31906159 / Fax. 021 - 3190 6214

KAMIS

2 Mei 2013

Warga Bekasi Keluhkan Gepeng BEKASI – Makin banyaknya jumlah gelandangan dan pengemis (Gepeng) di Kota Bekasi dikeluhkan warga. Mereka berkeliaran di jalan-jalan utama sehingga kerap mengganggu pengguna jalan dan penumpang kendaraan umum. Meski Pemkot Bekasi melalui Satpol PP nya berulangkali merazia para Gepeng ini, tetap saja muncul kembali. “Setiap minggu kami usahakan merazia mereka, seperti Selasa sore lalu kami merazia 29 gepeng dan juga anak-anak jalanan (anjal),” kata Kasi Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) Dinas Sosial Kota Bekasi M.Yunus, Rabu (1/5). Para gepeng sering duduk di pinggir jalan sehingga selain membahayakan

dirinya juga pengguna jalan. “Bagi gepeng dan anjal yang sudah terkena razia kami berikan pembinaan selama enam hari. Diharapkan mereka tidak kembali ke jalan,” katanya. Namun pihaknya tidak bisa menjamin setelah pembinaan mereka tidak kembali ke jalan. “Seringkali ada yang sampai 2 atau 3 kali terjaring karena mengaku tidak tahu harus kerja apa,” lanjut Yunus. Gepeng yang terjaring ini akan diberikan ketrampilan kemudian diberikan pembinaan mental seperti biasa yang sudah dilakukan. Menurutnya, yang terjadi di jalanan kebanyakan eksploitasi anak . “Contohnya ada yang dipekerjakan oleh orang

tuanya, ada yang sindikat dan terkoordinir itu kan sebetulnya sudah ke ranah hukum, ''ujarnya. Dia menambahkan, pihaknya akan selalu berupaya memberantas gepeng yang ada di Kota Bekasi. Gepeng yang terazia, katanya, akan diberikan pembinaan sampai enam hari dan setelah itu diberikan rehabilitasi mental . “Kemudian kita wawancarai. Hasil dari wawancara itu, misalnya ada yang mempunyai bakat kemudian kita berikan ketrampilan,” tambahnya. Dikatakan, Dinas Sosial juga berkordinasi dengan pihak terkait seperti dinas pendidikan, dinas kesehatan dan kepolisian dalam melaksanakan melaksanakan pemberantasan atau razia dan pembinaan terhadap para

Drs.H.Budi Setyarso, MM, Dirut PT Jasa Raharja (Persero):

Tingkatkan Etos Kerja dan Kualitas Pelayanan

gepeng tersebut. Dia berharap dengan kegiatan razia maupun pembinaan terhadap para gepeng, penyakit sosial ini diharapkan bisa berkurang. Dari data Duta, biasanya jumlah gepeng akan meningkat bahkan mencapai sekitar 30% di bulan Ramadhan. Kebanyakan mereka berasal dari Cirebon, Indramayu, dan Kuningan. Biaanya para gepeng ini, biasanya mangkal di titik-titik lampu merah Sentra Grosir Cikarang, Di lampu merah Cibitung, Pasar Babelan, Terminal Cikarang, dan sejumlah tempat strategis lainnya. Kebanyakan para gepeng ini beroperasi mulai pukul 16.00 WIB sampai tengah malam. Mereka tinggal di kolong jembatan dan emperan toko. psn/pro

JAKARTA - Segenap personil PT Jasa Raharja (Persero) kedepan, harus terus-menerus meningkatkan kualitas pelayanannya kepada warga masyarakat sebagaimana yang dituangkan dalam motto PRIME Service (Proaktif, Ramah, Ikhlas, Mudah, Empaty). Selain itu, etos kerja dalam jiwa setiap insan PT Jasa Raharja (Persero), harus lebih bersemangat dengan etos kerja yang lebih Energik. Hal ini diperlukan mengingat, perjalanan dan tugas PT. Jasa Raharja kedepan akan semakin penuh tantangan. Demikian, Direktur Utama PT Jasa Raharja (Persero) Drs. H.Budi Setyarso, MM menjawab Duta saat bertemu di kantornya, usai dikukuhkan sebagai Direktur Utama, kemarin. Karir Budi Setyarso sebagai Direktur Operasional sebelumnya menjabat sebagai PLH (Pelaksana Harian) Direktur Utama diperusahaan BUMN itu. Hal ini menyusul dengan pensiunnya DR.Diding S. Anwar sebagai Dirut PT Jasa Raharja (Persero). Karir Budi sebagai Dirut menggantikan DR. Diding S. Anwar, berdasarkan Surat Keputusan Menteri BUMN, selaku Pemegang Saham Perusahaan Perseroan PT Jasa Raharja (Persero), NO : SK- 24/MBU/2013, tanggal 18 Januari 2013, tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Anggota Direksi Perusahaan Perseroan (Persero) PT Asuransi Kerugian Jasa Raharja. Pemberhentian dengan hormat Direktur Keuangan Robino

DRS.H.BUDI SETYARSO, MM,

Suharsono, Direktur Operasional Budi Setyarso, serta Direktur SDM dan Umum H.Suntoro. Selanjutnya, mengangkat Budi Setyarso, sebagai Direktur Utama, Budi Raharja Slamet sebagai Direktur Operasional, Zayad Ghani sebagai Direktur Keuangan, M. Wahyu Wibowo sebagai Direktur Manajemen Resiko dan Teknologi Informasi, serta Wiranto sebagai Direktur SDM dan Umum. Dalam upacara serah terima jabatan tersebut, Mardiasmo dalam kata sambutannya mewakili Dewan Komisaris mengatakan perubahan dalam Board Of Direktur (BOD) PT Jasa Raharja (Persero) merupakan langkah strategis sebagai upaya perbaikan PT. Jasa Raharja kedepan agar lebih baik lagi. Dalam rangka perubahan tersebut, Mardiasmo meminta dukungan seluruh karyawan PT. Jasa Raharja, agar tugas dan tanggung jawab serta program kerja yang dicanangkan jajaran direksi yang baru, dapat tercapai sesuai target. mg3/rum

UNTUNG DADAKAN: Tak selamanya demo buruh merugikan, setidaknya ini disampaikan para pedagang yang kebetulan berjualan di silang Monas. Banyaknya buruh yang turun jalan menjadi berkah bagi pedagang karena dagangannya laku keras. "Semoga tidak ada bentrok aja," demikian seloroh pedagang.

lima (PKL). Menyemutnya massa membuat sejumlah dagangan penjual bakso, makanan ringan, dan air mineral, laris manis dibeli pendemo yang sejak pagi sudah memenuhi jalan tersebut. Maryam (32), pedagang bakso menuturkan, dirinya sangat senang dengan adanya demo buruh tersebut. Sebab, dengan begitu pendapatannya akan bertambah dan dagangannya cepat habis terjual. “Ya untunglah, tidak seperti hari biasanya, kalau ada demo seperti ini

pendapatannya bisa tiga kali lipat, biasanya mereka yang demo lapar dan makan siang,” ujarnya. Ia mengaku, jika hari biasa keuntungan yang didapat sehari hanya Rp 150.000. Namun, jika ada demo ia bisa mengantongi keuntungan hingga Rp 500.000 sekali dagang. “Apalagi demonya besar dan banyak seperti ini,” ucapnya. Senada dengan Maryam, Ita (27) pedagang minuman di depan Istana Merdeka mengakui, dagangannya tersebut akan cepat habis kalau ada

demo. Menurutnya, walaupun ada demo besar seperti hari ini, ia tidak mengambil keuntungan dengan menaikkan harga yang terlalu mahal. Ia juga mengaku tidak khawatir kalau demo yang dilakukan oleh buruh nantinya akan ricuh. Terlebih, dirinya sudah sangat hafal jalan mana saja yang harus dilewati seandainya terjadi kericuhan. “Sudah biasa saya seperti ini. Jalan-jalannya saya sudah hafal semua. Tapi mudahmudahan saja tidak rusuh supaya dagangnya bisa enak,” harapnya. tok

ISTIMEWA

Meraup Untung Memang, aksi demo ribuan buruh yang memadati Istana Negara, Jl Medan Merdeka Utara, Jl Medan Merdeka Barat hingga Jl Medan Merdeka Selatan, menjadi berkah tersendiri bagi ratusan pedagang kaki

TANGKAL GERAKAN REVIVALIS DAN LIBERAL

PC NU Depok Gelar Halaqoh Alim Ulama Faham Islam Revivalis ala Timur Tengah dan Islam Liberal ala Barat yang belakangan ini muncul di tanah air, tidak relevan dengan cita-cita proklamasi kemerdekaan. Bahkan, kesan yang muncul bahwa Islam di Indonesia radikal, penebar teror.

K

Jokowi di depan ratusan perwakilan siswa di SMKN 13, Palmerah, Jakarta Barat, kemarin

PROFIL

Silang Monas Menjadi Pasar Dadakan JAKARTA - Di depan Istana Negara, ribuan buruh juga tampak memadati ruas jalan di sekitar Monas, terutama di depan istana negara Rabu (1/4). Seketika jalanan di depan Istana berubah mirip pasar dadakan. Tak heran karena aksi buruh tersebut juga diikuti puluhan pedagang yang menjajakan dagangannya. Semula ratusan ribu buruh yang sudah memadati depan istana negara itu khidmat mendengar orasi dari pimpinan mereka yang berdiri di atas mobil sound, namun usai itu sekitar ratusan buruh menyemut mendatangi lokasi-lokasi pedagang yang mangkal di pinggir jalan. Terdapat puluhan pedagang yang berada di sekitar Jalan Medan Merdeka Barat dan Medan Merdeka Utara. Mereka memadati ruas jalan itu sejak pagi, mulai dari pedagang bakso, soto, mie ayam, ketoprak, minuman hingga pedagang baju, topi dan beberapa asesoris lainnya. Kontan saja, geliat para buruh yang bertransaksi dengan para pedagang itu mengubah jalanan di silang Monas seperti pasar dadakan. Para pedagang pun meraup untuk lebih besar di banding hari biasanya. Sementara, aksi demonstrasi memperingati May Day oleh buruh ini hingga pukul 16.20 WIB masih terus berlangsung. Kegiatan demo diisi dengan orasi, hiburan dangdutan, hingga aksi teatrikal.

"Saya akan panggil kepala sekolah bila siswanya masih melakukan tawuran. Dan saya harap siswa dapat menghindari perilakuperilaku negatif, seperti menggunakan narkoba, tawuran dan sebagainya."

ISTIMEWA

Kedua

C M Y K

onteks ini yang akan dibahas dalam Halaqoh Alim Ulama se-Kota Depok di Gedung MUI, Jalan Nusantara Raya Depok, hari ini Kamis (2/5), mulai pukul 08. 00 WIB. Sebagai pembicara dalam acara tersebut Ketua PBNU KH. Said Agil Siraj Acara yang digagas oleh PC NU Depok menurut Ketua Pelaksana Idham Darmawan pada Duta Rabu (1/4), adalah sebagai upaya untuk mengembalikan tujuan awal dari cita-cita NKRI. "Hari ini kita gelar kegiatan sebagai bagian dari upaya mengembalikan cita-cita NKRI. Ini dimulai dari Depok,"terang Idham. Idham menuturkan, Islam yang

IDHAM DARMAWAN

berkembang di masyarakat saat ini adalah anti kekerasan. Menurutnya, kebangsaan Indoneia adalan Islam yang moderat, toleran dan menghargai perbedaan. Ia menilai dengan acara tersebut bisa mengembalikan semangat kebangsaan dan cinta pada NKRI. Apalagi, selama ini NU merupakan organisasi yang tetap konsisten dalam mempertahankan NKRI. "Kita berharap dengan halaqoh alim ulama ini bisa menjadi bagian dari upaya menangkal gerakan revivalis ala Timur Tengah dan Liberal Barat. Tentu dengan

Islam yang Rahmatan Lil 'Alamiin. Ketum PBNU diundang untuk memberikan transfer knowledge kepada peserta halaqoh,"paparnya. Ketua PC NU Depok KH. Burhanuddin Marzuki mengungkapkan saat ini kondisi masyarakat sudah jauh berubah dengan semangat nasionalis. Menurutnya, hampir semua elemen mulai dari parpol, ormas dan lainnya lebih mementingkan pada kepentingan pribadi atau golongan. Akibatnya, fokus utama pada perjuangan dan cita-cita nasional seakan terlupakan. "Di saat banyak

orang sibuk dengan kepentingan dan kelompoknya masing-masing, disinilah kita coba mengembalikan semangat maupun cita-cita nasional," terangnya. Dia menilai, kondisi secara umum seakan nilai-nilai kebangsaan seakan menurun. Bahkan, kondisi itu juga merasuk ke dalam birokrasi pemerintahan dalam menentukan kebijakan yang tidak pro rakyat. Tidak heran, lanjutnya, orang lebih suka membesarkan kelompoknya sendiri dan petinggi negara lebih mementingkan kepentingan pribadi. Bahkan, di Kota Depok juga semakin aneh dalam tata birokrasi. "Banyak petinggi yang mengutamakan kepentingannya sendiri. Hal serupa juga di Depok, kebijakan tata kelola birokrasi semakin aneh dan menghambat,"terangnya. Dia berharap, dengan kegiatan itu sebagai ajang meningkatkan kembali rasa kebangsaan dan Islam rahmatan lil alamin. Dalam kesempatan itu, akan dihadiri para alim ulama, kiyai, ustadz dan warga nahdliyin. Selain itu, kegiatan ini juga sebagai pemanasan untuk Konfercab PCNU Depok pada bulan September mendatang. aan

EDITOR: RUMPAKA HADI

KRL Malam Dipindahkan Jadwal ke Sore Hari JAKARTA - Anda yang tinggal di Depok, Bogor dan sekitarnya, mungkin Anda tidak bisa lagi pulang malam menggunakan KRL Malam, karena mulai Rabu (1/5), dua KRL malam tujuan Depok/Bogor tidak dioperasikan lagi. Sebagai gantinya, ada penambahan dua perjalanan pada sore hari. Kepala Humas PT KAI Daop 1, Sukendar Mulya, mengatakan, KRL yang dibatalkan adalah KRL Jatinegara-Depok yang berangkat dari Jatinegara pukul 23.30 WIB serta KRL Jakarta Kota-Bogor yang berangkat dari Jakarta pukul

00.25 WIB. "Pengurangan jam operasional KRL malam karena peminat KRL itu sangat sedikit sehingga kereta kosong pada saat itu," ucapnya. Sebagai gantinya, ada penambahan jadwal perjalanan pada sore hari, yakni Jatinegara-Bogor yang berangkat dari Jatinegara pukul 16.43 WIB dan KRL Jakarta Kota-Bogor yang berangkat dari Jakarta pukul 16.36 WIB. Pada jam ini, menurut Sukendar, dibutuhkan tambahan perjalanan karena jumlah penumpang yang banyak. kcm

SNAPSHOT

SEPI PENONTON

PANGGUNG hiburan yang disediakan Pemkot Administrasi Jakarta Utara untuk memperingati Hari Buruh Sedunia atau May Day Rabu (1/5) di Stadion Rawabadak, Koja, sepi pengunjung. Tak terlihat kerumunan buruh asal Kawasan Berikat Nusantara (KBN) di stadion tersebut. Alhasil, panggung hiburan itu hanya dinikmati oleh warga setempat saja.

LAYOUTER: IBNU A’THOILLAH

www.dutaonline.com

C M Y K


10

Tapal Kuda - Madura

Situbondo-Bondowoso-Jember Lumajang-Probolinggo Pasuruan-Madura

Kamis, 02 Mei 2013

BOS Tak Kunjung Cair, MI-MTs Kelimpungan BANGKALAN - Sudah hampir lima bulan Biaya Operasional Sekolah (BOS) untuk Madrasah Tsanawiyah (MTs) dan Madrasah Ibtidaiyah (MI) tidak kunjung cair, akibat molornya pencairan dana BOS ini ratusan Sekolah baik MI maupun MTS Kelimpungan. “Banyak Madrasah yang mendesak kepada kami agar dana BOS segera dicairkan, tapi karena dari pemerintah pusat memang belum cair, kami bisa apa,” kata Ketua PGRI cabang khusus Kemenag Bangkalan, Markus, Rabu (1/5). Dijelaskan dia, Jumlah madrasah ibtidaiyah di kabupaten bangkalan sebanyak 138 lembaga dengan jumlah siawa 17. 511, setiap siswa memperoleh dana bos sebesar Rp 580 ribu setahun/siswa. Sedangkan jumlah lembaga MTs ada 126 lembaga, dengan jumlah siswa 15.595 siswa, setiap siswa memperoleh dana bos sebesar Rp 710 ribu selama setahun/siswa. “Se-

lama Dana Bo situ belum cair, Guru guru swasta ini banyak yang belum di bayar, padahal gajinya minim, mereka tidak di bayar sejak Januari, karena bos tak kinjung cair, banyak madrasah yang mendesak kepada kami,” tutur Markus. Karena banyaknya desakan dari Madrsah-Madrasah itu kata Markus, maka PGRI khusus Kemenag bangkalan melakukan rapat koordinasi dan mengeluarkan pernyataan sikap. “Kami mendesak kepada pemerintah baik DPR RI, Kemenag pusat dan kementrian keuangan, agar segera mencairkan dana bos angagran thaun 2013 paling lambat minggu kedua bulan Mei ini,” terang Markus. Jika pemerintah tidak segera mencairkan dana bos ini kata Markus, maka seluruh guru yang mengajar di MI dan MTs akan mengambil sikap. “Akan ada sikap dari kami, jika sampai batas waktu yang ditentukan, dana bos tak kunjung juga cair,” tukas Markus. in

Resto ‘Maduratna’ Masih Disegel IJIN IMB TAK SESUAI PENGAJUAN BANGKALAN - Setelah dilakukan pengukuran oleh Ketua tim tehnis pemkab Bangkalan, ternyata pengajuan ijin mendirikan bangunan (IMB) yang diajukan Resto Maduratna tidak sesuai dengan luas lahan yang dibangun. “Dalam berkas pengajuan IMB luas yang diajukan 972 meter persegi, ternyata setelah diukur ulang ternyata luas bangunan itu 1.248,25 meter persegi dari luas lahan 4.300 meter persegi yang dimiliki Maduratna,” terang ketua Tim Tehnis Pemkab Bangkalan, Rizal Morris melalui Kasi Sosial dan Ekonomi, Kantor Pelayanan Perijinan Terpadu (KP2T) Bangkalan, Zaiful Imron, Rabu (1/5). Dijelaskan Zaiful Imron, kelebihan IMB itu, karena disamping kiri dan di sampang kanan bangunan utama resto itu ada bangunan mes atau tempat peristirahatan, toilet dan gudang. “Karena tidak sesuai dengan berkas yang diajukan, ya nanti di revisi pengajuan IMB itu, dan kita masih menunggu rekomendasi dari tim tehnis, dari Dishub, KP2T, Dispenda, Disporabud, BLH, PU Bina Marga, Disperindag serta Satpol PP dan kalau ijin sudah selesai nanti akan dibuka,” terang

DUTA/MOH AMIN

PENGUKURAN ULANG : Tim Teknis Pemkab Bangkalan saat melakukan pengukuran ulang di resto Maduratna. Setelah dilakukan pengukuran, ternyata pengajuan ijin IMB yang diajukan Resto Maduratna tidak sesuai dengan luas lahan yang dibangun.

Zaiful Imron. Sementara itu, Junaidi pengawas Resto Maduratna, mengatakan, pihaknya akan mematuhi peraturan yang telah di keluarkan pemkab Bangkalan. “Yang penting kita berusaha menyelesaikan ijin- ijin yang tidak sesuai, dan kita beuraha me-

matuhi peraturan yang ada,” kata Junaidi. Memang imbuhnya, selama resto Maduratna ditutup, sebanyak 30 karyawan menganggur. “Selama ditutup, ngak ada aktifitas, kami hanya memantau anak anak yang ada disini,” tuturnya. Seperti diberitakan, resto Maduratna

yang terletak di Jalan Halim Perdana Kusuma itu akhirnya ditutup Pemkab Bangkalan pada Jumat (19/4). Penutupan resto itu karena melanggar Perda No 8 tahun 2003, perda no 10 tahun 2010 perda no 55 tahun 2012 tetang TDP dan SIUP serta jin gangguan (HO). in

Dihantam Ombak, Nelayan Tewas DUTA/MOH AMIN

KELIMPUNGAN : Pengurus PGRI Cabang Khusus Kemenag saat memberikan keterangan pers. Molornya pencairan dana BOS ini ratusan sekolah, baik MI maupun MTS Kelimpungan.

SBY ke Probolinggo Hanya ke Bromo PROBOLINGGO - Segala persiapan yang dilakukan Pemkab Probolinggo untuk menyambut kedatangan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono dan Ani Yudhoyono, sepertinya sia-sia. Sebab, dari sejumlah rencana kegiatan yang akan dilakukan presiden di Kabupaten Probolinggo, hanya satu yang terlaksana. Yakni berwisata ke Gunung Bromo. Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari menegaskan, sebelumnya Presiden direncanakan akan mengikuti sejumlah kegiatan pada 3 Mei setelah datang dari Situbondo. Di antaranya, mengunjungi PAUD binaanTPPKK, dialog informal dengan petani, dan mengunjungi pameran Dekranasda di alun-alun Kota Probolinggo. “Pak SBY sekarang memang suka berdialog informal, mung-

kin terinspirasi Jokowi. Kami sebelumnya sudah berpikir keras di mana lokasi yang bagus untuk dialog,” ujar Tantri lantas tersenyum, Rabu (1/5). Setelah itu, Tantri menjelaskan pihaknya sudah melakukan persiapan menyambut kedatangan kepala negara tersebut. Segalanya sudah dikoordinasikan dengan sejumlah pihak agar sejumlah kegiatan itu sukses. Tapi, semuanya dibatalkan. “Dari informasi yang kami terima, semua kegiatan itu batal dilakukan. Pak Presiden ke Probolinggo hanya untuk melihat Bromo. Selama di Bromo, Presiden akan berdialog dengan pelaku pariwisata dan warga setempat. Lalu beliau ke Penanjakan untuk melihat sunrise. Selanjutnya ke Malang dan pulang ke Jakarta,” jelasnya. afa

DUTA/FATUR BARI

PENGAMANAN : Menjelang kunjungan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ke Situbondo Polres Situbondo menerjunkan ratusan personelnya untuk mengamankan sepanjang Jalur Pantura Situbondo, Jawa Timur.

525 Petugas Amankan Jalur Pantura SITUBONDO - Menjelang kunjungan Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ke Kabupaten Situbondo yang diagendakan pada 2-3 Mei 2013 mendatang, untuk membuka secara langsung latihan gabungan (Latgab) TNI di Kabupaten Situbondo, Polres Situbondo menerjunkan ratusan personilnya untuk mengamankan sepanjang Jalur Pantura Situbondo, Jawa Timur. Kenyataan tersebut terungkap saat Kapolres Situbondo AKBP Erthel Stephan melakukan apel besar yang dilaksanakan dihalaman depan Mapolres Situbondo.”Untuk mengamankan sepanjang jalur Pantura Situbondo, menjelang kunjungan Presiden RI untuk membuka

Latgab TNI di Hutan Baluran Situbondo, kami menerjunkan sebanyak 525 personil disepanjang Jalur Pantura Situbondo,” ujar Kasubag Humas Polres Situbondo, AKP Wahyudi, usai mengikuti apel besar yang dipimpin langsung Kapores AKBP Erthel Stephan, Rabu (1/5). Menurutnya, disepanjang Jalur Pantura Situbondo, mulai dari perbatasan antara Kabupaten Probolinggo dan Situbondo, tepatnya disekitar PLTU Paiton dan Kecamatan Banyuglugur, hingga ke perbatasan Situbondo dengan Kabupaten Situbondo, yakni disekitar Hutan Baluran Situbondo, jalur pantura terpanjang di Jawa Timur itu dijaga oleh personil Polres Situbondo. fat

SITUBONDO - Seorang nelayan bernama Samu alias Syarifah (60), warga Dusun Asta, Desa/Kecamatan Arjasa, Situbondo, Jawa Timur, ditemukan tewas dengan kondisi tubuh mengapung di perairan Dusun Setonggek, Desa Sletreng, Kecamatan Kapongan, Situbondo. Itu terjadi setelah perahu pancingnya dihantam gelombang besar. Diperoleh keterangan, sebelum ditemukan tewas mengapung, berdasarkan keterangan seorang keluarganya pria paruhbaya ini berangkat melaut sendiri dengan menggunakan perahu kecil pada Selasa (30/ 4) sekitar pukul 03.00 WIB, namun dalam perjalanan pulang dari melaut sekitar pukul 11.20 WIB perahu kecil yang ditumpanginya sendirian itu dihantam gelombang besar, sehingga mengakibatkan perahunya terbalik. Bahkan, akibat dihantam gelombang setinggi 3 meter lebih, Samu alias Syarifah terlempar ke laut, karena korban tidak dapat berenang, sehingga mengakibatkan pria yang diketahui sudah mempunyai lima cucu ditemukan tewas tenggelam diperairan Dusun Setonggek, Desa Sletreng,

Kecamatan Kapongan, Situbondo. Mengetahui perahu temannya dihantam gelombang besar, sehingga nelayan bernama Sumarto (45), langsung melaporkan kepada keluarganya, hingga akhirnya salah seorang keluarganya melaporkan kasus tenggelamnya seorang nelayan ke Mapolsek Arjasa. “Awalnya saya mencoba untuk menolongnya, namun saya juga tak bisa berenang, sehingga saya memutuskan untuk melaporkan kepada keluarganya,” terang Sumarto. Kepolsek Arjasa AKP Didik Rudianto mengatakan, usai mendapat laporan ada nelayan tenggelam, pihaknya bersama Satpolair Polres Situbondo dan petugas dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Situbondo, langsung turun ke lokasi kejadian. “Selain itu, tim gabungan langsung melakukan penyisiran disepanjang pantai, namun korban baru ditemukan sekitar pukul 13.30 WIB. Itupun ditemukan sudah dalam kondisi sudah menjadi mayat. Pada saat itupula, mayat korban langsung dievakuasi ke Puskesmas Arjasa,” ujar AKP Didik Rudianto. fat

1.672 Petugas Sensus Pertanian Dilepas SUMENEP - Data yang dihasilkan para petugas Sensus Pertanian akan menentukan masa depan Indonesia, tentu saja juga masa depan Kabupaten Sumenep. Sebab, data tersebut juga akan digunakan sebagai bahan perencanaan pembangunan masa depan Sumenep. Hal tersebut diungkapkan Bupati Sumenep, A Busyro Karim, pada acara pelepasan Petugas Sensus Pertanian 2013 di Kabupaten Sumenep, di Pendopo Agung Kraton Sumenep, Rabu (1/5). “Sebab, jika datanya asal-asalan, maka perencanaan pembangunan juga menjadi tidak maksimal,” terangnya. Untuk itu jelas Busyro, diharapkan para petugas sensus pertanian yang akan memulai pendataan, mulai tanggal 1 hingga 31 Mei 2013 nanti, betul-betul melakukan pendataan secara langsung ke lapangan. Dan jangan ada istilah sensus diatas meja, serta juga harus tegakkan prinsip-prinsip kejujuran dan tidak memanipulasi data yang akan menyesatkan dan merugikan banyak orang. Sementara Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Sumenep, Endang Sulastri menjelaskan, petugas Sensus Pertanian 2013 di Kabupaten Sumenep sebanyak 1.672 orang, terdiri dari 418 Koordinator Tim, dan 1.254 orang Petugas Pencacah Lapangan (PCL). “Mudah-mudahan petugas dapat melaksanakan tugas dan menghasilkan data sesuai konsep dan SOP yang ada, sehingga tidak akan ada komplin dikemudian hari,” ujarnya. lan EDITOR: AZIZ TRI PRIANTO z LAYOUTER: HUSNI FAHAMSYAH

www.dutaonline.com


11

Gresik-SidoarjoLamongan-TubanBojonegoro-Malang-Batu

Gerbang - Malang Raya Kamis, 2 Mei 2013

Nekat, Tanggul Lumpur Dijebol

DUTA/AHMAD YANI

PERBAIKAN: Begitu curah hujan berkurang, jalan yang rusak di Sidoarjo mulai dilakukan perbaikan. Perbaikan boleh dikata hanya sebatas melakukan pemeliharan rutin saja.

Jalan Rusak Mulai Diperbaiki DIDUKUNG CURAH HUJAN BERKURANG SIDOARJO- Menjelang berakhirnya musim hujan, dan curah hujan mulai berkurang berbagai jalan yang rusak mulai dilakukan perbaikan oleh Dinas PU Bina Marga Pemkab sidoarjo. Perbaikan tersebut boleh dikata hanya sebatas melakukan pemeliharaan rutin saja, sebab belum selesainya proses pengadaan atau lelang proyek terhadap peningkatan jalan. Sebagaimana diungkapkan Kepala Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga Kabupaten Sidoarjo Ir Sigit Setyawan, saat dikonfirmasi Duta, Selasa (30/

4) kemarin mengatakan, saat ini pihaknya masih sebatas melakukan pemeliharaan jalan rusak saja. “Untuk jalan rusak saat ini masih dilakukan pemeliharaan rutin saja. Sedangkan untuk peningkatannya akan dilakukan sekitar bulan Juni mendatang,” katanya. Untuk proses peningkatan jalan, lanjutnya, masih dalam proses pengadaan dan diperkirakan pada Juni mendatang pengerjaannya baru bisa akan dimulai, sebab sesuai dengan turunnya anggaran dari APBD Sidoarjo. “Kami berharap, masyarakat bisa memaklumi kondisi tersebut mengingat untuk peningkatan jalan memerlukan proses yang panjang, karena melalui lelang di LPSE,” tuturnya. Di antara jalan yang dilakukan peningkatan tersebut

adalah di Desa kwangsan, jurusan Betro - Kalanganyar dengan panjang sekitar dua setengah kilo meter. Terkait jalan yang rusak apakah tidak bisa dilakukan pemeliharaan sekaligus peningkatan? “Kami tidak bisa memperbaiki jalan dengan pemeliharaan sekaligus peningkatan jalan dalam satu lokasi yang sama,” jawabnya. Ia menjelaskan beberapa jalan yang akan dilakukan peningkatan selain di kwangsan, yaitu Bulang-Prambon, Kebonagung-Kemasan, Sukodono-Cemengkalang, PrambonGedangrowo serta Tarik-Mliriprowo. “Saat ini yang dilakukan baru tahap pemeliharaan jalan saja dan belum masuk peningkatan jalan,” katanya. Sedangkan beberapa jalan yang dilakukan pemeliharaan

diantaranya di Klopo Sepuluh, Sukodono, jalan alternatif dari Tanggulangin menuju porong yang lewat Glagah Arum, serta jalan lingkar timur yang dikerjakan oleh PU Bina Marga Pemprof Jatim. “Nanti di lingkar timur ada kegiatan peningkatan jalan yang juga dilakukan olehPU Bina Marga Pemprof Jatim, sebab jalan lingkar timur statusnya akan menjadi jalan nasional,” tuturnya. Untuk melakukan perbaikan jalan tambahnya, pihaknya juga masih memperhitungkan cuaca. Sebab akan menjadi kendala tersendiri bila masih tingginya curah hujan yang terjadi. “Curah hujan, saat ini sudah mulai surut dan sehingga proses pemeliharaan atau perbaikan jalan sudah bisa dilakukan,” katanya. yan

SIDOARJO- Puluhan warga korban lumpur yang masuk area peta terdampak dari empat desa yang sudah tenggelam oleh luapan lumpur, yaitu Desa Jatirejo, Siring, Renokenongo dan Kedungbendo, Kamis (1/ 5) kemarin, nekat menjebol tanggul lumpur. Tanggul yang dijebol di kolam penampungan lumpur titik 21. Desa Jatirejo, kecamatan Porong. Mereka menjebol tanggul lantaran PT MLJ (Minarak Lapindo Jaya) selaku juru bayar Lapindo Brantas Inc (LBI) sebagai penanggungjawab ganti rugi sesuai Perpres 14 Tahun 2007, sudah tujuh tahun ini belum melunasi sisa ganti rugi 80 persen pada warga korban lumpur. “Kita menuntut PT Minarak Lapindo Jaya selaku

DUTA/AHMAD YANI

JENGKEL: Karena jengkel belum mendapat pelunasan ganti rugi, warga korban lumpur nekat menjebol tanggul lumpur.

juru bayar dari LBI, segera melunasi ganti rugi yang menjadi tanggungjawabnya,” ucap Ny Wiwik salah satu korban lumpur asal Siring. Selama ini,lanjutnya, Lapindo hanya obral janji, saja, tetapi realisasinya tidak ada.

DUTA/ARIF RAHMAN

BAKSOS: Pengurus DPC K-SPSI Kota Mojokerto saat mengelar bakti sosial.

DPC K-SPSI Kota Mojokerto Gelar Pengobatan Massal MOJOKERTO- Serangkaian aksi positif mewarnai hari Buruh sedunia di Kota Mojokerto, Rabu (1/5) kemarin. Bertepatan dengan peringatan hari pekerja yang dikenal dengan MayDay, DPC Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (SPSI) setempat menggelar acara bakti sosial (baksos) pengobatan gratis bagi keluarga buruh di Kota ini. Sekitar 1.500 buruh dan masyarakat hadir dalam acara bakti sosial dan pengobatan massal ini. Ribuan orang nampak berbondong-bondong datang memeriksakan diri dan meramaikan acara yang digelar dengan tajuk Buruh Mengabdi untuk Masyarakat ini. Ketua DPC K-SPSI Kota Mojokerto, Dwi Edwin Indra-

praja mengatakan acara yang digelar bekerjasama dengan Jamsostek, pemkot dan dinas kesehatan setempat ini bertujuan agar masyarakat ikut merasakan hari Buruh. Dimana banyak masyarakat yang beranggapan hari buruh hanya diwarnai demo.”Harapan kita masyarakat merasakan pengabdian buruh bukan hanya demo tapi dengan bakti sosial dan pengobatan,” kata Edwin, kemarin. Dalam acara itu petugas Relawan Mojopahit Brawijaya (RMB) komunitas radio amatolir dilibatkan mengatur jalannya acara. Mereka bersama dengan KH Masud Yunus membaur dan menyalami warga buruh. Acara itu digelar sepanjang pagi hingga sore kemarin. ari/adv

EDITOR: ROFIQ KURDI ISMAIL z LAYOUT: ABI NUZULUL MUSKHAF

Warga korban lumpur ini sudah merana selama tujuh tahun menunggu haknya di penuhi. “Coba kalau yang menjadi korban lumpur itu keluarga Bakrie atau Minarak, pasti akan sakit dan merana jika di bohongi terus,” tuturnya. Warga lainnya juga mengaku terpaksa melakukan aksi nekat ini. Sebab, selama ini berbagai perjuangan yang ditempuh tiada hasil. Kesabaran warga boleh dikata sudah hampir habis. “Jika tetap berbohong, warga akan melakukan aksi penghentian penanggulan secara keseluruan dan menjebol tanggul lebih banyak lagi,” terang warga lainnya. Warga menjebol tanggul dengan memakai cangkul dan ganco. Selain mencangkul dan mengganco tanggul,mereka juga melakukan orasi meski tidak membawa pengeras suara. Dalam orasinya, warga menutut janji-janji PT Minarak Lapindo Jaya (MLJ) untuk melunasi ganti rugi korban lumpur. “Kami semua berharap agar segera ada pelunasan. Kalau PT Minarak sudah tidak kuat, kami minta pemerintah untuk mengambil alih pembayaran,” timpal Nurali. Aksi nekat korban lumpur ini mendapat pengamanan pihak kepolisian dari Polsek Porong. Kapolsek Porong, Kompol Eddy Siswanto memberi pengarahan kepada warga supaya segera membubarkan diri. Aksi nekad warga tersebut hanya berlangsung sekitar satu jam dan sekitar pukul 11.00 WIB, warga sudah membubarkan diri. Akibat tanggul dijebol oleh warga, kondisi tanggul menjadi berlubang dan air lumpur mengalir deras ke selokan pematusan di kaki tanggul yang bersebelahan dengan rel kereta api. yan

www.dutaonline.com


12

Jombang-Mojokerto Nganjuk-Kediri-Madiun-Ponorogo Tulungagung-Blitar-Pacitan

Brantas - Mataraman Kamis, 2 Mei 2013

FPRJ Ikut Ramaikan Demo Buruh JOMBANG - Karena menganggap kenaikan harga BBM justru akan semakin menyengsarakan kaum buruh. Rencana kenaikan BBM (Bahan Bakar Minyak) ditolak buruh di Jombang, dalam aksi peringatan Hari Buruh Sedunia atau Mayday, Rabu (1/5) kemarin. Demo buruh dari sejumlah elemen buruh dan mahasiswa yang tergabung dalam FPRJ (Front Perjuangan Rakyat Jombang) puluhan massa FPRJ dimulai dariTamanKota Kebun Rojo, Jombang. Dengan membentangkan spanduk tuntun-

tan, mereka melakukan long march menuju kantor Dinsosnakertrans (Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi). Di depan kantor tersebut, buruh melakukan orasi secara bergantian. Pendemo juga meminta audensi dengan Kepala Kantor Dinsosnakertrans. Namun, keinginan buruh bertemu dengan Kadin Nakertrans itu bertepuk sebelah tangan. Pasalnya, sejumlah pejabat kantor itu sedang tidak ada di tempat. Untuk melampiaskan kekecewaannya, massa FPRJ kemudian melanjutkan aksinya

ke depan kantor Pemkab Jombang. Di tempat itu, buruh meyampaikan aksi serupa. Menurut salah seorang aktivis burih, Heru Sandi, saat ini UMK (Upah Minimum Kabupaten) Jombang hanya Rp 1,2 juta. Jumlah tersebut tidak bisa memenuhi KHL (Kebutuhan Hidup Layak), karena sebagian besar buruh sudah berkeluarga. “Sudah begitu, pemerintah akan menaikkan harga BBM. Dengan kebijakan itu kondisi buruh semakin terpuruk,” kata Heru Sandi, lantang dalam orasinya. rul

DUTA/ARIF RAHMAN

DIJAGA KETAT: Buruh saat berhadapan dengan polisi. Aksi hari buruh mendapat pengawalan ketat pihak keamanan. Ratusan buruh menolak kenaikan harga BBM yang rencananya akan dinaikkan pemerintah dalam bulan ini.

Tolak BBM Naik, Tolak Penggusuran RATUSAN PEKERJA GELAR UNJUK RASA MOJOKERTO – Memperingati Hari buruh Internasional ratusan pekerja di kota Mojokerto menggelar aksi unjuk rasa di depan Pemerintah Kota Mojokerto, Rabu (1/5). Ratusan buruh dari perusahaan yang berdomisili di Mojokerto ini menolak kenaikan harga BBM yang rencananya akan dinaikkan pemerintah dalam bulan ini. Dengan mengendarai truk, bus mini serta kendaraan roda dua, buruh lantas menggelar orasi di depan pemkot. Dengan membawa poster tuntutan, mereka meminta kepada Walikota Mojokerto Abdul Gani agar turut menolak kenaikan BBM. “Kenaikan BBM membunuh rakyat, SBY-Boediono yang paling bertanggung jawab,” lontar salah satu peserta aksi saat menyampai-

kan orasi, kemarin. Setelah mengelar orasi dan menyebarkan selebaran berisi tuntutan pada pengguna jalan, 12 perwakilan buruh langsung ditemui staff Disnakertrans di ruang lobi pemkot. Namun, buruh lagi-lagi harus kecewa lantaran tidak ditemui Walikota Mojokerto Abdul Gani, para buruh hanya di temui staf Disnakertrans dan Kastpol PP, Soemarjono. Dalam pertemuan itu, buruh meminta pemerintah menindak tegas puluhan perusahaan yang belum membayar buruh sesuai UMK. ”Selama ini Disnakertras mandul tak berani dengan pengusaha,” ujar Iis Ratnawati Humas Majelis Pekerja Buruh Indonesia (MPBI). Iis Ratnawati menambahkan seringkali buruh memberikan data pada disnakertrans adanya

perusahaan nakal, namun oleh disnakertrans tak ada langkah apapun.”Mereka (Disnakertrans-red) kongkalikong dengan pengusaha,” katanya. Setelah menggelar pertemuan tanpa menghasilkan apapun, buruh lantas kembali menggelar orasi. Selain menolak kenaikan BBM, buruh juga menolak outsorching khususnya di Badan Usaha Milik Negara (BUMN), tolak penangguhan upah, tolak Pemutusan Hubungan Kerja (PHK) dan menuntut pelaksanaan UMK serta UMSK 2013.” Pemerintah harus membentuk satgas yang di SK Walikota dengan wakil buruh dan Disnakertrans untuk mencover masalah yang terjadi pada buruh,” pintanya. Sementara di waktu yang sama, para PKL Kota Mojokerto juga melakukan aksinya ke kantor DPRD setempat. Puluhan massa datang dengan membawa kendaraan roda dua dan empat langsung menggelar orasi.

Ketua Komite Barisan Rakyat (Kobar), Slamet Riyadi mengatakan, pihaknya membawa beberapa tuntutan. “Diantaranya, pelaksanaan UMK serta UMSK 2013 di PT Indra Kila, menolak kenaikan harga Bahan Bakar Minyak (BBM), tolak RUU Kamnas dan Ormas, menolak pengusuran PKL oleh Satpol PP Kota Mojokerto,” ungkapnya. Menanggapi tuntutan buruh, Ketua DPRD Kota Mojokerto, Mulyadi yang didampingi empat komisi langsung menjawab secara keseluruhan. Mulyadi menjelaskan bahwa pengusuran PKL itu tidak ada melainkan penataan PKL. “PKL tidak ada pengusuran tapi penataan seperti yang tertera dalam Perda namun kita akan pelajari lagi. PKL mempunyai hak untuk berjualan tapi ada hak orang lain di dalamnya yakni hak untuk berlalu lintas. Alun-alun memang bebas PKL tapi untuk utara Alun-alun PKL bisa berjualan,” pungkasnya. ari

PNS Tewas di Kantor Bupati

DUTA/JATOR PRAWIRA

SUMPAH JABATAN: Bupati Tulungagung, Sahri Mulyo SE dan Wakil Bupati Drs Maryoto Birowo MM disumpah jabatan oleh Gubernur Jatim, Soekarwo.

Pasangan Bupati Terpilih ‘Sahto’ Dilantik Gubernur TULUNGAGUNG - Sidang Paripurna Istimewa DPRD Kabupaten Tulungagung yang digelar di Pendopo Kongas Arum Kusumaning Bangsa, Selasa (30/4) kemarin dengan agenda pelantikan Bupati Terpilih Sahri Mulyo SE dan Wakil Bupati Drs.Maryoto Birowo MM periode 2013 – 2018 berjalan lancar dan penuh khidmat. Sidang yang dipimpin Ketua DPRD Kabupaten Tulungagung Supriyono SE dan didampingi Wakil Ketua Imam Khambali SE, Drs.Alvin Halim MM dan H.Achmad Djadi SSos,MSi dimulai pukul 10.00 WIB dengan acara pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan pasangan Bupati terpilih Sahri Mulyo SE dan Drs.Maryoto Birowo MM masa periode 2013 – 2018 oleh Gubernur Jawa Timur Soekarwo. Hadir dalam acara tersebut, Forpimprov Jatim, Kapolda, Pangdam V/ Brawijaya,Bakoorwil Madiun, Staf Jajaran Pemerintah Provinsi Jawa Timur,Komisioner KPU Jawa

Timur,Dirjen Pemberdayaan Masyarakat, Kemendagri,Mantan Bupati Ir.Heru Tjahjono MM dan Mantan Wakil Bupati M.Athiyah SH, Mantan Bupati Tulungagung M. Jaefudin Said (1988–1997), Mantan Bupati Tulungagung Budi Susetyo (1998–2003) Bupati Blitar, Walikota Blitar,Bupati Kediri, Walikota Kediri,Wakil Bupati Nganjuk,Wakil bupati Pacitan,Bupati Trenggalek,Forpimda Kabupaten Tulungagung,Para pimpinan Parpol,Ormas dan Tokoh Masyarakat,Kepala SKPD,Anggota DPRD dan Kapolsek,Danramil 0807,serta Camat,Kepala Desa,BPD dan Perangkat Desa. Gubernur Jawa Timur Soekarwo usai melantik dalam sambutannya mengatakan, “kepada Bupati terpilih Sari Mulyo SE agar benar-benar mengedepankan kepentingan rakyat Tulungagung, mensejahterakan melalui bidang Pertanian dan UKM,juga mengentaskan rakyat miskin,segeralah membuat progress report dalam

kurun waktu 3 bulan kedepan,apa skala prioritas dalam pembangunan di Kabupaten Tulungagung ini benar-benar dapat terwujud,” ungkapnya. Harapan terakhir Gubernur Soekarwo meminta Bupati Sahri mulyo SE agar seringkali turun ke rakyat langsung. “Kalau bisa menjemput bola untuk blusukan dan mendatangi secara langsung ke masyarakat daripada didatangi, terlebih saling silaturahmi akan menambah rasa persaudaraan,” tambahnya. Selanjutnya Sidang Paripurna Istimewa DPRD Tulungagung oleh Ketua DPRD Supriyono SE diakhiri dan ditutup tepat pukul 11.00, kemudian mantan Bupati Heru Tjahjono berkenan membacakan puisi pamit kepada rakyat Tulungagung, dengan memberikan ucapan selamat kepada Bupati Sahri mulyo SE dan Wakil Bupati Drs.Maryoto Birowo MM yang didahului oleh Gubernur Jatim,Forpimprov,serta undangan lainnya. jarot prawira/adv

EDITOR: AZIZ TRI PRIANTO z LAYOUTER: HUSNI FAHAMSYAH

MOJOKERTO - Ratusan PNS di kantor bupati Mojokerto mendadak geger. Pasalnya, salah seorang pegawai PNS di Bagian Kesra Pemkab Mojokerto, Suroto (46) ditemukan dalam kondisi tewas, Selasa (30/4). Korban terjatuh saat hendak naik tangga di kantor Bupati Mustafa Kamal Pasa (MKP). PNS yang tinggal di Dusun Sumberrejo, Desa Kintelan, Kecamatan Puri, Kabupaten Mojokerto ini tewas saat menjalankan tugas bahkan masih mengenakan seragam PNS. Saat ditemukan, Suroto tetap menggenggam buku dan map. Nafas korban sebelum tak sadarkan diri terengah-engah dan terganggu. Begitu terjatuh, PNS lain yang kebetulan berada di dekat tangga lantai dua cepat menolong. Sebab, Suroto sudah tampak sempoyongan. Korban langsung dilarikan Balai Pengobatan (BP) milik Pemkab Mojokerto. Karena tetap tak sadarkan diri, korban kemudian dirujuk ke RSI Hasanah Kota Mojokerto. ”Kami dilapori ada pegawai yang pingsan. Saya sudah lihat korban tak sadarkan diri meski sudah diolesi minyak angin,” kata Hamim, salah satu anggota Satpol PP. Menurut informasi yang dihimpun, korban hendak membayar pajak ke Bagian Umum. “Pak Suroto selama ini katanya juga memiliki riwayat penyakit diabetes,” kata Hamim. Kabag Kesra Pemkab Mojokerto, Achmad Aly Ridha menuturkan bahwa Suroto adalah stad untuk urusan umum di Kesra. Kerjanya serabutan. ari www.dutaonline.com


113 4

Iklan Baris

Bingung Kehilangan STNK & BPKB Hub: 03175161179 (Endah), 081357720200 (Verda)

Kamis, 2 Mei 2013 ANEKA RUPAJASA, ANEKA RUPA, PERLENGKAPAN RUMAH * * OTOMOTIF, RUMAH DIJUAL, TANAH DIJUAL, LOWONGAN, SURABAYA

SURABAYA

SURABAYA

SURABAYA

SURABAYA

SURABAYA

GRESIK

OTOMOTIF

MOBIL DIJUAL

RUMAH DIJUAL

LOWONGAN

ANEKA R UP A RUP UPA

PERLENGKAP AN R UMAH PERLENGKAPAN RUMAH

LOWONGAN

MOBIL DIJUAL

Charade ‘81 Cat Baru AC/TP/VR Lengkap, Kalijudan Taruna 2/68 T. 01.04.2013 081330126994

J. Rumah Baru Minimalis Uk. Tnh 5x20 T.40 Medayu Tambak Bs KPR & J. Tnh 29.12.2012 Kav. T. 70658619

PT MUKTI PRATAMA MANAGEMEN Membutuhkan Karyawan/Karyawati utk ditempatkan di Sidoarjo/Surabaya. Almt Ruko Cipta Menanggal 3A Sby. Tlp. (031) 70927789 Dlm kota datang langsung luar 06.03.2013 kota via pos.

Lampu Spedo Merk FAKO Holland Asli Kuno, Silinder Kop Zudapp, Hub. 031-83796611 26.12.2012

Mebel Jati Iktiar Jaya Sedia mebel ukir, Dana minimalis, Mutu Bagus, harga Murah, terima pesanan Bed Room Set, Kitchen Set, Revisi, Ganti Warna, Tukar Tambah, Jl. Kertajaya 45 A Surabaya Hub. 031-5031037/70245757

Dibutuhkan Sgr MRKT, GP, Bonus, dll, min SMU Krm ke : Jl. Tridarma No. 3 Komplek Ruko A 19-20 Gresik

“Astra Promo” PU10jt Xenia DP 14jt Terios DP 15jt Free Service + Oli T. 01.04.2013 78313993 Zebra ‘92 Jumbo (L) Biru No. K ada a/n Sndri STNK Pnjg T. 031 3553348 01.04.2012 Bungursari Espass STW 95 AC/Tp/Vr. istw 90% Cat Orisinil Penjrngn Tmr. 128 T. 01.04.2013 71328337/7751965 Rkt Taruna CSX’00 Biru Met Tg1 Istw; K Nawawi Rt6Rw1 No. 35 Pjk Gedongan 01.04.2013 Wadung Asri Honda - Stream ‘05 M/t Silver Tgn I Istimewa, Jarang Dipakai, Jok KUlit 10 WKM, Full 3M Hub. 08873610731. 01.04.2013

All New Picanto A/T 0%-2 Thn/Bunga Khusus 4 thn / Disc. Menarik, Proses Cepat, Bisa Tukar Tambah 08101.04.2013 231148118.

Luxio’11.5 AT Htm, met. mls +asursi 2th Allrisk H.: 08564839858, TP 01.04.2013

Rmh Baru Ready SHM bs Cash/KPR Wonorejo Rungkut dkt Meer T. 031 71312288/081330633688 29.12.2012

MOTOR DIJUAL

J. Rumah T50 SHM Bs. KPR Wonorejo Sel. Gang 4 Pojok (Rkt) 295jt Nego 29.12.2012 T.70190113

Vega R 07 plat L Sby Supra Fit 04 Tromol+Cakram rgn 1 W Sda, Fit X 08 tgn! W Sda Semuanya Orisinil Hub. Fahmi 083849327333 / 70327333 01.04.2013

SHM 7x15 10x15 20x20 Ry 9x 40 G Anyar Medokan Wrejo-Rmh Br & Bks 26.12.2012 083871110600/83220101

Karisma Brg 2004 Cakram Tgn 1 Lengkap Ors Istw 5,5jt Hub. 031-7781235

LOWONGAN

01.04.2013

AvanzaG’09 Tg1 Grey Ac/Tp/Vr/Ps Pw Semolowaru Utara 8/15 T. 7249999/ 01.04.2013 081330493336

Gebyar Akhir Tahun - Discount + Hadiah Langsung Motor Yamaha, Kualitas Baru, Harga Bekas! Potongan UM + Angsuran/Rp. 300.000,- a/n Hub. 75158009 / 7412977, 8388662, 01.04.2013 71322027

Panther ‘93 PPL Cat Asli 3Dimensi (P) TP, Jl. Sriwijaya 1/8 Jember /031 01.04.2013 332806 Esteem Th‘93 Putih 44jt Nego AC, PR, PW. Hub.: 031 78084583, G 01.04.2013 Kebraon Utr. B-AK/34 Mazda Interplay Th.’97 Ac Tp PwrSter Hitam Met (W) Siap Pakai 26jt, T. 08.02.2013 082141286729 L300 Ds’02 FullBox Antika Raya Pnt 3 Orsn Cat 1st, Barata Jaya 3A/68 T. 01.04.2013 081255089 Wadok Lancer’95 GLXi Evo3 ac/Tp/Vr/Pw Ist, Ry Dukuh Kupang58 T. 70785515/ 01.04.2013 70972998 Katana Orisinil Cat Siap pakai Ac/ Tp/ Vr, Jl. Amir Mahmud T. 031 01.04.2013 71041280 Chevrolet PU 2 Unit Th83&88 Hub.: Kandangan Gunung 42 T. 71027080/ 085236195000 29.01.2013 Jual Chevrolet Tropper 4x4 Aktif Turbo th’90 Ban Besar 60jt Nego T. 081231951092 08.02.2013 Promo Daihatsu Dp. Bunga & Angsuran Ringan, terjangkau T. 03134441001

RUMAH DIJUAL Jual Rumah Cepat Medayu Pesona/ Rungkut Asri 0815 53434259/0815 26.12.2012 54433662 Jl Rmh Pucang Anom 62 Strgs, UK. 10x26,5m CCk u/ usaha T. 7831907026.12.2012 7661558(no SMS) Rumah Siap Huni 6x14 Jl. Putra Bangsa 10C Medokan Ayu Dkt UPN 21.01.2013 031-83612123 Rmh Baru Minimalis Jl. Lebak Tmr Asri 88 SHM (6x15) Atap Galvalum, 26.12.2012 Kusen Alm. T. 81818386 Rmh Bagus Minimalis Lebak Rejo Utara 7/54 Lt.3.5x8,6 Lb.60 (2Lt) 175jt 26.12.2012 T. 71362365 Jl Rmh Pucang Anom 62 Strgs, UK. 10x26,5m CCk u/ usaha T. 7831907026.12.2012 7661558(no SMS) Jual Perum Permata G. Anyar Tipe 48 Lt 90m2, 335jt Ada 4 unit Hub. T. 26.12.2012 08235832165 J. Rmh 6x12m =125jt UK. 5x8m = 58jt Bendul Merisi Jaya 6B/3 T. 29.12.2012 082336293242/71914172 J. Rmh SHM t.70 lT 192M2 Pojok Ikan Gurami 11 Perum Tambakrejo Waru TP 29.12.2012 T. 78222206

01.04.2013

Honda Accord VTil Thn’2002 Silver orisinil A/T. Hub. 081-249086851 01.04.2013

J. Rmh 6x12m=125jt Uk. 5x8m=58jt Bendul Merisi Jaya 6B/3 T. 08233629324/71914172 29.12.2012

Karimun Estilo RPM 07 Slvr, Km 18rb Bs TT/Krd Jl. KH Dewantoro 14 Krian T. 01.04.2013 081332384555 Honda City Z’2000 Silver Met Istimewa T. 03170361063 / 087852503919 01.04.2013 Opr Krdt Xenia Xi Deluxe PLus 2010 W/Ban Baru/27x2655/65jt-Ng T. 0858 01.04.2013 51295070 Taft Rock Rocky’89 L-Hitam Audio CD Full Variasi 45jt T. 71271628/ 01.04.2013 08563286789

PROMO DISCOUNT SUZUKI ALL TYPE

UM RINGAN + BONUS MENARIK TIPE : - GA. 149.700.000

READY

STOCK

!!!!!

Hub: 031-70412147 / 081 5531 96340

Rmh Wonorejo Tmr Kav89 L. 5x20 Srt Spor dik Kutipan Ltr-C 250jt Nego 26.12.2012 T. 71449164 TP

Mio Sporty CW Th 2010 Biru 8,6 jt Nego (W-Sda) Tgn-1 T. 031-70967488/ 21.01.2013 8076566

Mio Sporty CW Th 2010 Biru 8,6 jt Nego (W-Sda) Tgn-1 T. 031-70967488/ 01.04.2013 8076566

New Royal’00 AC.Dbl/RTVR/4 PW/ Rpm/Rmt (L) Mls. Istw J. Cpt . 01.04.2013 707997748/081330217822

29.12.2012

Civic Wonder ‘84 Pinti Warna Hitam W-Sda 23 Nego T. 031-83465753/ 0815223017 01.04.2013

Panther Capsul IV’02 Htm 90jt+ Spor Tage ‘00 4x4 70jt Bs Tkr Mbil T. 01.04.2013 087853673606

Honda Jazz th 2006 Warna silver orisinil (L) hub.: 031-70807051/ 01.04.2013 081231479797

Jual Rumah Lt. 299m2 Perum Dosen ITS Kali Kepiting 6 Sby T. 60601705

“DUT A SEMER U” “DUTA SEMERU”

TOUR BALI 650 ribu

*** SEKOLAH MUSIK AHMAD DANI*** Butuh : CS, Telemarketing, Pengalaman Event Konser, Guru semua Alat Musik Kirim Lamaran ke : Jemursari 76/D7 Surabaya 26.12.2012 Dicari Ibu RT/Karyawati /Mhsiswi Yg Butuh Penghasilan Tambahan.Segera Gabung Member SOPHIE, IFA, SWEDEN COSMETIC. Hub. Mia 08785 26.12.2012 4767089 DCR PRT WANITA MUSLIM GAJI 800 RB + FAS Komplit (Urus 2 orang) 03126.12.2012 7881866 . 0817 0405567 PT. HDN , Jl. Bubutan 22G Depan Carefour Blauran Ngelem Tali Teh Di rumah 1 Kotak/200 Lembar. Upah 70rb HUb. SMS M.RIDWAN 031-77586674 26.12.2012 / 081231982599 Dibutuhkan Segera Marketing Propety, Pria/Wanita Min. SLTA. Max. 30 Tahun, Uang TRansport, Fee & Bonus. Kirim CV ke : PT. MAP, Wonorejo Kencana Asri 2 Blok B-5 26.12.2012 Dcr. SPG/Karyawati Administrasi untuk Surabaya & Luar kota. Lamaran langsung ke : Wisma Medokan Ayu F-2 29.12.2012 HP.: 710 32 300 Anda yang siap berpenghasilan tinggi : - Marketing P/W, Min. SMU, Komunikatif, max. 40th. Fas.: Gaji Pokok, UM, Transport, Insentive, Bonus, Uang Kesehatan, dll. PT. Sukses Mandiri, Wisma Bungurasih III/E-1 Surabaya 29.12.2012 Modern Tadika Puri membutuhkan lulusan SMU/D3/S1 u jadi Guru PAUD/ TK/Ada Diklat. Hub. 031 8191 8123 29.12.2012 081 357 67 4667

KEJ AR P AKET A - B - C KEJAR PAKET BUDI UTAMA SETARA SD,SMP,SMA Menerima : Murid Baru & Menyelenggarakan Ujian Kelas Malam Hari Syarat : KTP + KSK SURABAYA Hub.: (031) 8295590, 70909321 Jl. Karah 1/42 Surabaya

PELANGSING/ PENGGEMUK SUPER

Hotel AC, 2 Malam, Makan 10x Obyek Lengkap dan All In

Melangsingkan / Menambah Berat Badan dengan SINGKAT, CEPAT, SEHAT menghancurkan lemak tanpa efek

HUBUNGI : 031 - 5924271 / 0818521108 081331533459

TURUN/NAIK +- 3-10 K g /M inggu Kg Minggu

Umrah

SANGAT MUJARAB MENGOBATI : SEMBUH TOTAL MATA RABUN, KATARAK, TANPA SILINDER, BERKUNANG OPERASI KUNANG, MIN - PLUS, BERAIR, PANDANGAN TDK. JELAS & DIJAMIN SEMUA PENYAKIT MATA BPOM.RI.TL.104502761

Langsung Madinah Saudi Arabian Lines

PT. Mina Wisata Islami Ruko Lotus Regency D.08 Jl. Ketintang Baru Selatan I/62 Surabaya 031 - 8270781/82

BPOM 052343861

OBAT MATA SUPER

Dcr Sgr lulusan SMK Pariwisata diutamakan FResh Graduate bisa Photoshop, komputer. Interview langsung ke : Jl. Nginden Intan Raya no. 7 Surabaya 29.12.2012 Dicari Butuh Cepat Tenaga Karyawan/ wati di bidang - IT (Komputer Infromatika) - Accounting u/ Kantor Handphone. S1 Teknik Informatika & S1 /Diploma Jl. Simokalangan 184-185 Telp. 71181272, 085232219926 29.12.2012 Motoris Minuman Kesehatan Penglmn tidak diutamakan, punya motivasi, Semangat. Interview lang-sung ke : Margomulyo Industri X/Blok EE-20 Komplek Suri Mulya Permai, tiap hari kerja. 26.12.2012 PT. Bank Pasar Wijaya Prima mencari - Auditor (S1/Akuntansi), Management Trainer (D3), AO (D3), pria. Lokasi kerja : Mjkt, Jmbng,Kediri,Pare, Nganjuk, Peng. dibidnya min 2th, poenamp menarik. CV ke : Jl. KH Wahid Hasyim 194 Jombang. 26.12.2012 Perush Garmen memb. Salesman (SLS), pria min SMA, pengl. di garmen, rajin, mau dinas di Jatim/Bali/Sumbawa dan berkantor di Sby. Lamr lenghkap kirim ke PO Box 1408 SB 60014 26.12.2012

ANEKA R UP A RUP UPA MODAL 100rb Bisa Pilih 15 usaha produksi, Wiyung Binamarga 300G T. 26.12.2012 5920254-31234325 Cara Cepat Bd Smut/Kroto Drmh Tnp Pohon Lhn 1M2 T. 085655107146/ 26.12.2012 081231072598 Jasa Pembuat Website Cmpny Profile, Tko Online, bisnis, Web, Sklh, IKlan Mobil/Motor, Property, Trvel, Pjtki dll. 26.12.2012 081333372168 Pabrik Permen Lolipop + permen bola2 (120ribu/dos) cari distributor Hub. 26.12.2012 : 081333247989 Cari Agen Jual LKS SD/MI, buku TK, mjlh TK, PAUD (Murah) minat 26.12.2012 0811846858 - 8270323 Beli Bangunan yg dirobohkan , Besi Tua & Barang Bekas Hub. 72539886 / 26.12.2012 081 357709995 Produksi segala Jenis Ukuran & Warna, Bentuk Plastik PE,PP, HD, OPP, Shopping Bag, Poly Bag, Mulsa, bentuk Rol/Kantongan/Lembaran, Karung Plastik Sgl ukuran, Tali Rafia, Trmsk Sablon/ Printing, Hrg Pabrik Hub. 7025628726.12.2012 8437220-081332222408 Beli Bangunan yg dirobohkan , Besi Tua & Barang Bekas Hub. 72539886 / 26.12.2012 081 357709995

Pusat Penjualan & Persewaan, Service Jl. Bratang Gede VI-No. 5C Sby T. 031-70125073 - 081 23127398 26.12.2012

Depo Galvalum-Rangka Atap Baja Ringan Plafon dan Partisi C-0,75 Rp. 63.000, C-0, Rp. 57.000, R-Eco Rp. 25.000, R Nego Rp. 26.000, H.1x3 SM Rp. 10.500 Hub. 031-70004925 26.12.2012

UD Ivan Raya Beton Perusahaan Tandon Septictank & Bis Beton, Gratis pasang, bermutu & bergaransi. Hub. 031-70211216, 0812 16649445 26.12.2012

‘D’ Specialist - 72500083 - Canopy (125), Pagar (250), Tralis (175) Murah bergaransi 26.12.2012

RUMAH DIJUAL

Duta Rumah Bangun Baru = 1.680 jt/mtr, 1. Renovasi Atap Galvalum *Jasa Cetak Komori 4 Warna* Jl. Bratang Binangun No 9-A Sby. Hub.: 26.12.2012 031-5041340

1 buah CAFE Baru Bagus, Asri, Tmpt Strategis, Lokasi sekitar Indomart L 4x5 13,5 jt/th Fas. Lkp, Hub. 70808003 26.12.2012

JASA *Semoga Sukses* CV, SIUP PT, API, NPIK, IT, Label, Registrasi, Exportir/ Importir, (NIK), Handling Export Import. Hub. : 031 8557767 / 70778809/ 26.12.2012 081913077999 *Jasa Cetak Komori 4 Warna* Jl. Bratang Binangun No 9-A Sby. Hub.: 26.12.2012 031-5041340

26.12.2012

‘D’ Specialist - 72500083 - Canopy (125), Pagar (250), Tralis (175) Murah bergaransi 26.12.2012 Duta Rumah Bangun Baru = 1.680 jt/mtr, 1. Renovasi Atap Galvalum *Jasa Cetak Komori 4 Warna* Jl. Bratang Binangun No 9-A Sby. Hub.: 26.12.2012 031-5041340 Duta Rumah Bangun Baru = 1.680jt/ mtr, 1. Renovasi Atap Galvalum = 110 rb/mtr 2. Pasang Plafon Gyp = 60rb/ mtr 3. Renovasi Total 4. Pengecatan = 7rb/mtr 5. pasang bata = 17rb/mtr 6. Plester = 20rb/mtr Hub.: 081330337559 / 031 72063346 26.12.2012 Spesialis Konstruksi Baja Mengerjakan Gdang, Kntr, Ruko, dll. Mengerjakan kanopi, Pgr, Tralis, Pntu Harmonika Hub. 0812313 38835 26.12.2012

BINTANG PATENT SK Menteri MNH 01 HI 07.01.2011 No. Reg. Konsultan HKI - 5132011 Pendaftaran, Perjanjian, Jual-Beli & MEREK, PATENT, HAK CIPTA DESAIN INDUSTRI, FRANCHISE, DLL Jl. Ngagel Wasana III No. 53 Telp. 031- 70534308 081553991010 Pin BB 20F6FA6F

www.bintangpatent.com

Bunga Ringan, Proses Cepat Jaminan BPKB Motor & Mobil Petok, Surat Ijo, SHM

Transfer No.Rek. BCA 0641107718

Spesialis Konstruksi Baja Mengerjakan Gdang, Kntr, Ruko, dll. Mengerjakan kanopi, Pgr, Tralis, Pntu Harmo26.12.2012 nika Hub. 0812313 38835

MALANG RUMAH DIKOTRAKKAN

GM Aluminium Spesialis Kusen : Pintu, Jendela Rumah, Premium, Kualitas Sangat Bagus, Harga bersaing Hub. 7085 3720 / 081 9380 22883

Moon Phase Watches, Jual Beli Arloji Merk Rolex, Omega, Cartier, Sedia assesoris & Part Arloji, Hub. Embong Malang 78 Sby, TP. Lt 1 no. 54 Sby Telp. 70581665 - 088315745 (Dpn Hotel JW Marriot) 26.12.2012

GRIY O HERB AL GRIYO HERBAL

*GL Canopy* Besi (125), Stailess (230) Pagar (250) Teralis (170) Hub. 26.12.2012 031-71117681

26.12.2012

Modern Tadika Puri membutuhkan lulusan SMU/D3/S1 u/ Jadi Guru Paud/ Tk. Ada Diklat Hub. Gresik (031) 26.12.2012 81918123, 081 357674667

Munjaya Aluminium 5665330/ 70890804 bergaransi, Tnd Canopy, Stailess Steel, Besi, Galvin, P.C. Arbonat, Pager Balcon, Ksn Almini, Pnt, Ks. Nyamuk, Rolling door, Vertical Blind, dll. 26.12.2012

BUTUH MODAL USAHA? 1 JT - 1 M

*J AYA S T E E L *

26.12.2012

Bintang Plafon Spesialis Rangka Atap Baja Ringan, Plafon Partisi, Pengecat-an, Melamin, Duco, sedia bahan plafon & rangka atap baja ringan, dll. Hub. 031 71772638/081 6536764 26.12.2012

PERLENGKAP AN R UMAH PERLENGKAPAN RUMAH

‘D’ Specialist - 72500083 - Canopy (125), Pagar (250), Tralis (175) Murah 26.12.2012 bergaransi

MEDOAN SEMAMPIR TIMUR NO. 7 SBY (031) 70769351 - 5966 532 - 081 3324 27727 Pemasangan : - Tenda Canopy - Teralis Jendela - Pintu & Pagar - Reiling Tangga - Kusen Alminium

Jl. Letjend. Sutoyo No. 285 Bungurasih SDA T. 031-70671968 / 71119688 (Antar GRATIS) MALANG : 0818504097 - 081230008317

Pusat Penjualan & Persewaan, Service Theodolit Auto Level, Total Station, Cash & Kredit, Hub. Jl. Bratang Gede VI-No. 5C Sby T. 031-70125073 - 081 26.12.2012 23127398

Hub.: METRO DANA 087855378500

PONDOK SEDATI ASRI GG-01 LB 111 LT * Kamar Tidur 4 * Kamar Mandi 1 * PDAM * Listrik 1300 * Renovasi Baru

SIAP HUNI 031-77370637, 081234763289

GRAHA PAGERWOJO INDAH C-6 Buduran Sda. Tipe 90/133, keadaan 75%, struktur kombinasi besi 16 ulir, lantai utama granit ex larissa, rangka plafon metal furing tutup gipsum board ex jaya, rangka atap galvalum C75, genteng beton moonir, tinggi plafon 5,5 & 3,5 meter

HUB.: 0878.5327.5976-tanpa perantara

Patuna

Sahabat Anda Beribadah

Umrah Paket Hemat US$ 1999

Melayani : * Haji Plus, Umrah * Paket Wisata Luar Negeri

Hubungi : Tisa / Ema (031) 8499970 - 8438439 08553021568

M-8

www.organikm8.com

PENGGEMUK TERNAK + IKAN & UDANG Terbukti menambah berat badan, Menambah nafsu makan, dan Mempercepat waktu panen

Tlp. 031 - 81127799 /0812 - 17708199 Pin BB : 2263FE77

03175161179 (Endah), 081357720200 (Verda) z LAYOUTER: BASTIANO HP

www.dutaonline.com


14 14

Iklan Baris

Bingung Kehilangan STNK & BPKB Hub: 03175161179 (Endah), 081357720200 (Verda)

Kamis, 2 Mei 2013 KEHILANGAN SURABAYA

SURABAYA

SURABAYA

SURABAYA

SURABAYA

GRESIK

GRESIK

Kehilangan BPKB A 8715 UC Mbl Mitsubishi th96 Kuning H a/n Alghojali bin H Suhaemi Kp chbeko/Kalitimon Cibeber FE119E0538824D34C673887.

Kehilangan STNK Hnd L 5778 CJ a/n Azifah Aslaha d/a Kapas Lor 1-D/24 Sby. 02.05.2013

Kehilangan STNK Honda th95 L 3643 WR a/n Rianto d/a Jl Simo Hilir Utr 12/ 6/4. 30.04.2013

Kehilangan STNK L 3802 NZ Spd Honda a/n Achmad Husen d/a Kyai Tambak Deres 135. 30.04.2013

Kehilangan STNK L 5474 CQ Spd Ymh a/n Miskan Sujitno d/a Mleto 31.

Kehilangan STNKB Yamaha 2005 W3092-FY a/n : Heru Hartono d/a : Meduran RT.03 RW.4 Manyar Gresik.

Kehilangan STNK Bermotor W-6387GV th.2010 a.n Ana F d.a Kecamatan Dukun Gresik.

Kehilangan BPKB Hnd L 4909 CZ a/ n Ichwan Hanafi d/a Klampis Ind 2/25 (E-69) Sby. 02.05.2013

Kehilangan BPKB Hnd L 2559 AY a/ n Kurniatun Anisyah d/a Kapas Madya 4- F/63 Sby. 30.03.2013

Kehilangan STNK L 6702 BL Spd Honda a/n Mussolin d/a Rkt Menanggal 1A/4. 27.04.2013

Kehilangan STNKB Yamaha 2005 W3092-FY a/n : Heru Hartono d/a : Meduran RT.03 RW.4 Manyar Gresik.

Kehilangan STNK Bermotor W-6387GV th.2010 a.n Ana F d.a Kecamatan Dukun Gresik.

Kehilangan BPKB Hnd L 4909 CZ a/ n Ichwan Hanafi d/a Klampis Ind 2/25 (E-69) Sby. 02.05.2013

Kehilangan BPKB Hnd L 2559 AY a/ n Kurniatun Anisyah d/a Kapas Madya 4-F/63 Sby. 30.04.2013

Kehilangan STNK L 6355 EF Spd Honda a/n Moch Badrus A d/a Kyai Abdullah 21. 27.04.2013

Kehilangan STNKB Yamaha 2005 W3092-FY a/n : Heru Hartono d/a : Meduran RT.03 RW.4 Manyar Gresik.

Kehilangan STNK Bermotor W-6387GV th.2010 a.n Ana F d.a Kecamatan Dukun Gresik.

Kehilangan BPKB Hnd L 4909 CZ a/ n Ichwan Hanafi d/a Klampis Ind 2/25 (E-69) Sby. 02.05.2013

Kehilangan BPKB Hnd L 2559 AY a/ n Kurniatun Anisyah d/a Kapas Madya 4- F/63 Sby. 30.05.2013

Kehilangan STNKB Honda 2011 W6954-JV a/n : Bambang Subiyanto d/a : Perum Dinari D/2 13 Kebomas Gresik.

KEHILANGAN STNK BERMOTOR W6387-GV th.2010 a.n ANA F d.a KECAMATAN DUKUN GRESIK

02.05.2013

Kehilangan BPKB S 1889 PD Mbl Sedan thi Hijau 2KFF36550 FAM165504 a/n Prijanto S d/a Wijayakusuma 89. 01.03.2012

Kehilangan BPKB S 1889 PD Mbl Sedan thi Hijau 2KFF36550 FAM165504 a/n Prijanto S d/a Wijayakusuma 89. 27.04.2013

Kehilangan BPKB S 1889 PD Mbl Sedan thi Hijau 2KFF36550 FAM165504 a/n Prijanto S d/a Wijayakusuma 89. 02.05.2013

Kehilangan BPKB L 1808 AM Mbl Jeep th08 Coklat Tua Mtl MHRRE38508J80 4770 K24Z14904768 a/n Hadibu H d/ a Tambaksari 65. 01.03.2012 Kehilangan BPKB L 1808 AM Mbl Jeep th08 Coklat Tua Mtl MHRRE38508J80 4770 K24Z14904768 a/n Hadibu H d/a Tambaksari 65. 27.04.2013 Kehilangan BPKB L 1808 AM Mbl Jeep th08 Coklat Tua Mtl MHRRE38508J80 4770 K24Z14904768 a/n Hadibu H d/a Tambaksari 65. 02.05.2013 Kehilangan BPKB L 2520 D a/n Rita Moebachral d/a Jl. Wiguna III/4 , Honda C100M ,Tahun 1990, Sepeda Motor 100cc, Hitam, Noka NB20665319, Nosin NBE1164406. 02.05.2013

Kehilangan STNK L 1930 DF a/n Ryan Octora d/a Baruk Utara 9/BB-8. 02.05.2013

Kehilangan STNK L 3784 HE a/n Abu Chory d/a Siwalankerto Timur 3/22. 02.05.2013

Kehilangan STNK Yamaha’11 L 5897 AN a/n M. Imam d/a Wonorejo Sel Kav 20. 02.05.2013 Kehilangan STNK L 6603 VM a/n Yacop Sahetapy d/a Jl Dukuh Kupang Utara 1/2. 02.05.2013 Kehilangan STNK a/n Jauhari d/a Jl Tmbk Mayor Madya 3/23 Yamaha th09 L 6628 VN. 02.05.2013 Kehilangan STNK a/n Priyono d/a Jl Simorejo 2/11 Honda th09 L 6445 VZ. 02.05.2013

Kehilangan STNK Yamaha th08 L 6768 V a/n Abd Mu’is d/a Jl Uka 16/4.

Kehilangan BPKB L 8037 EU a/n Donny Soputra d/a Jl. Manyar Kertoarjo 9/32, Truck, Mits FE3493907CC ,Tahun 2003, 3907CC, Noka MHMFE349E3 R045474, Nosin 4D34315477. 02.05.2013

Kehilangan STNK Yamaha th08 L 5899 GF a/n Yudi I d/a Jl Bratang Wtn 3/20.

Kehilangan STNK L 4633 RE Spd Ymh a/n Marsilan d/a Sukolilo Larangan 10/ 130. 02.05.2013

Kehilangan STNK a/n Mochamad F d/a Jl Darmo Indah Asri 4/11, Yamaha th09 L 6435 VR. 02.05.2013

Kehilangan STNK L 6277 ES Spd Honda a/n Soejadi d/a Karang Menjangan 145. 02.05.2013

Kehilangan STNK Suzuki th06 L 6084 XF a/n Titin Payati P d/a Jl Kendungrejo 9/16. 30.04.2013

02.05.2013

02.05.2013

Kehilangan STNK Hnd L 2126 CY A/ N Ika Mardiana d/a Jl Mulyosari Utr 4/ 26 Sby. 30.04.2013 Kehilangan BPKB W 5603 RN Honda thn 2008 a/n Uparno Sanjaya d/a Berbek 111a Waru Sidoarjo Nka mh1kc121kbk 118949 Nsin kc12e1118720. 30.02.2013 Kehilangan BPKB W 5603 RN Honda thn 2008 a/n Uparno Sanjaya d/a Berbek 111a Waru Sidoarjo Nka mh1kc121kbk 118949 Nsin kc12e1118720. 30.03.2013 Kehilangan BPKB W 5603 RN Honda thn 2008 a/n Uparno Sanjaya d/a Berbek 111a Waru Sidoarjo Nka mh1kc121kbk 118949 Nsin kc12e1118720. 30.04.2013 Kehilangan STNK L 3199 ZB Suzuki thn 91 a/n Edi Purnomo d/a Banyu Urip Wetan 1A/A Sby. 30.04.2013 Kehilangan BPKB L 2550 JA Suzuki thn2000 a/n Budi Setyati d/a Bratang Gede 6E-59 Sby Nka mh8fd110dyj4837 Nsin e1091d482302. 30.02.2013

Kehilangan STNK L 4851 M Spd Honda a/n Andika Al d/a Sby. 30.04.2013 Kehilangan STNK L 1384 AZ Mbl Sedan Desx a/n Natalia d/a Sby. 30.04.2013

Kehilangan STNK L 2399 BI Spd Ymh a/n Irene Monaco S d/a Semolowaru Elok AB/3. 30.04.2013 Kehilangan STNK L 5520 BR Spd Ymh a/n Yurianto d/a Kalijudan 11/16. 30.04.2013

Kehilangan STNK L 2452 DT Spd Kawasaki a/n Dwi Novida P d/a Oro-oro 3/9. 30.04.2013 Kehilangan STNK L 2688 JF Spd Kawasaki a/n Slamet d/a Joyoboyo Belakang 28. 30.04.2013 Kehilangan STNK L 4157 ZE Spd Ymh a/n Moch Mansyur d/a Balas Klumprik. 29.04.2013

Kehilangan STNK L 5925 CC Spd Ymh a/n Mufti Juana Endah S d/a Kaliwaru 1/16. 29.04.2013 Kehilangan STNK M 4812 GZ Spd Ymh a/n Maryati d/a Jl Salak V/6. 29.04.2013 Kehilangan STNK L 3771 FR Spd Ymh a/n Siti Fatimah d/a Tambaksari Sel 15/ 12. 29.04.2013 Kehilangan STNK L 2018 ED a/n M. Imam Wahyudi d/a Lebak Permai 2 Utara 1. 29.04.2013

27.04.2013

Kehilangan BPKB L 4167 YR Yamaha thn 2007 a/n Jaka Pribadi d/a Banyu Urip Wetan 5/90 Nka mh35tL0047 k585534 Nsin 5tL584031. 27.02.2013 Kehilangan BPKB L 4167 YR Yamaha thn 2007 a/n Jaka Pribadi d/a Banyu Urip Wetan 5/90 Nka mh35tL0047 k585534 Nsin 5tL584031. 27.03.2013

Kehilangan STNKB Honda 2011 W6954-JV a/n : Bambang Subiyanto d/a : Perum Dinari D/2 13 Kebomas Gresik. Kehilangan STNKB Honda 2011 W6954-JV a/n : Bambang Subiyanto d/a : Perum Dinari D/2 13 Kebomas Gresik.

Kehilangan BPKB L 4167 YR Yamaha thn 2007 a/n Jaka Pribadi d/a Banyu Urip Wetan 5/90 Nka mh35tL0047 k585534 Nsin 5tL584031. 27.04.2013

Kehilangan STNKB Honda 2009 W2021-J a/n : Ma'ruf Abdul Manaf d/a : Jl Pang Sudirman 6/40 Gresik.

Kehilangan STNK L 3819 ZB a/n Siswaji d/a Banyu Urip Jaya 4/40.

Kehilangan STNKB Honda 2009 W2021-J a/n : Ma'ruf Abdul Manaf d/a : Jl Pang Sudirman 6/40 Gresik.

26.04.2013

Kehilangan STNK Hino th96 L 8030 UY a/n Kurnia Makmur A d/a Jl Kalianak Brt 62. 26.04.2013 Kehilangan STNK Yamaha th08 L 5499 VH a/n Nuraini d/a Jl Simorejo 30. 26.04.2013

Kehilangan STNK Yamaha th10 L 4467 WL a/n Rubianto d/a Jl Lakarsantri RT 4/2. 26.04.2013 Kehilangan STNK L 6890 F Spd Honda a/n Hari S d/a Sby. 26.04.2013

Kehilangan STNKB Honda 2009 W2021-J a/n : Ma'ruf Abdul Manaf d/a : Jl Pang Sudirman 6/40 Gresik. Kehilangan STNKB Honda 2005 W2051-HB d/a : Jl Samanhudi 29 Bedilan Gresik. Kehilangan STNKB Honda 2005 W2051-HB d/a : Jl Samanhudi 29 Bedilan Gresik. Kehilangan STNKB Honda 2005 W2051-HB d/a : Jl Samanhudi 29 Bedilan Gresik.

KEHILANGAN STNK BERMOTOR W6387-GV th.2010 a.n ANA F d.a KECAMATAN DUKUN GRESIK KEHILANGAN STNK BERMOTOR W6028-KW th.2011 a.n MULYADI d.a KEC CERME GRESIK. KEHILANGAN STNK BERMOTOR W6028-KW th.2011 a.n MULYADI d.a KEC CERME GRESIK. KEHILANGAN STNK BERMOTOR W6028-KW th.2011 a.n MULYADI d.a KEC CERME GRESIK. KEHILANGAN STNK BERMOTOR W6452-HI th.2010 a.n SRI RAHAYUNINGSIH d/a : KEC. KEBOMAS GRESIK KEHILANGAN STNK BERMOTOR W6452-HI th.2010 a.n SRI RAHAYUNINGSIH d/a : KEC. KEBOMAS GRESIK Kehilangan STNKB Honda th. 2009 W-6831-GB a/n : Edi Purwanto d/a : Jl. Usman Sadar 14-B/10 Manyar Gresik

Kehilangan BPKB L 2550 JA Suzuki thn2000 a/n Budi Setyati d/a Bratang Gede 6E-59 Sby Nka mh8fd110dyj4837 Nsin e1091d482302. 30.03.2013

Kehilangan STNKB Honda th. 2009 W-6831-GB a/n : Edi Purwanto d/a : Jl. Usman Sadar 14-B/10 Manyar Gresik

Kehilangan BPKB L 2550 JA Suzuki thn2000 a/n Budi Setyati d/a Bratang Gede 6E-59 Sby Nka mh8fd110dyj4837 Nsin e1091d482302. 30.04.2013

Kehilangan STNKB Honda th. 2009 W-6831-GB a/n : Edi Purwanto d/a : Jl. Usman Sadar 14-B/10 Manyar Gresik

Kehilangan STNK L 2915 OM Spd Honda a/n Deni Irawan d/a Platuk Donomulyo 1D/38. 30.04.2013 R KABAIRA GEMB

KEHILANGAN STNK BERMOTOR W6387-GV th.2010 a.n ANA F d.a KECAMATAN DUKUN GRESIK

Kehilangan STNKB Honda th. 2013 W-3687-MQ a/n : Abdul Azis d/a : Jl. MH Thamrin 3-A/15 Tlogobendung Gresik

TELAH DIBUKA di PLAZA SEPANJANG

Kehilangan STNKB Honda th. 2013 W-3687-MQ a/n : Abdul Azis d/a : Jl. MH Thamrin 3-A/15 Tlogobendung Gresik

TEHNIK Penyembuhan dengan Totok Dua Jari.

Kehilangan STNKB Honda th. 2013 W-3687-MQ a/n : Abdul Azis d/a : Jl. MH Thamrin 3-A/15 Tlogobendung Gresik

Mengatasi : - Hambatan phisik antara lain : Migran, Vertigo, Asam Urat, Jantung, Kanker, Stroke, dll. - Hambatan Emosi antara lain : Depresi, Trauma, Phobia, Kecanduan Rokok/Drugs, dll. - Melayani Kencing Manis - Buka Aura Keberuntungan Cepat, Tepat, Handal

Kehilangan STNK Bermotor W-2813EE th.2007 a.n Ach. Fathoni d.a Kroman. Kehilangan STNK Bermotor W-2813EE th.2007 a.n Ach. Fathoni d.a Kroman.

SEFT TOTAL SOLUTION

Jl. Ir. Anwari No. 1 Lt.2 Taman Sepanjang Sidoarjo (Sebelah Utara Stasiun) Telp. 031-78106501 - 08563112295 Melayani Panggilan THERAPI

Kehilangan STNK Bermotor W-2813EE th.2007 a.n Ach. Fathoni d.a Kroman. Kehilangan STNK Bermotor W-2015KK th.2001 a.n Denny C d.a Kebomas Gresik.

MELA MELAYYANI PEMB PEMBUUATAN - MESIN PENGUPAS KEMIRI - MESIN PENGUPAS KACANG - MESIN PENGUPAS KULIT ARI KACANG - MESIN PEMISAH KERTAS PLASTIK NOBLEN - MESIN MIXER - MESIN TEMPURA - MESIN TUSUK SATE - MESIN PENTOL - MESIN RAJANG PLASTIK - MESIN KOMPOS

031-70403041, 082131011668

LOWONGAN PENYALUR RESMI

BABY SITTER & PRT Gaji 1,5 - 2 jt / Bln Bpk. Subu / Ibu Maya Serius Telp / SMS : 081.230.99.33.95 0857.45.50.3400 08785.22.44.223 (031) 853.9404

Jl. R. Wijaya 79 Aloha Surabaya GRATIS - Lgsg Kerja RESMI DISNAKER BISA JEMPUT DI BUNGURASIH / STASIUN PIJAT KHUSUS PRIA Perawatan Kesehatan Pria, Capekcapek, Keseleo, Salah Urat, Therapi Vitalitas. Hub.: Bpk. Suripno, Jl. Jojoran I No. 116 Tlp. (031) 36039393, 0812342 25.04.2013 - 25.04.2013 70111.

“LANGSUNG KERJA” Gaji UMR Perbulan, Dibthkan banyak Calon Security/ Pengawas u/ditempatkan di Industri/Mall/ Perumahan/Sekolahan, Dealer, dll. Ijasah: SMP/SMA, langsung kerja tanpa tes. Fasilitas: Jenjang karir, Jamsostek, Status Tetap, Proses penempatan kerja CEPAT !!! H: (031) 71935 398/ 081 553 818 449

www.homeindustri.net (Bukan Multilevel / Bukan MLM) “Peluang Kerja di Rumah Kupas 2 / Pilah2 Plastik + Kertas” Penghasilan Jutaan/Bln, Bahan Kerja Gratis selamanya, Ada Layanan Antar + Ambil GRATIS selamanya. COBA GRATIS 20 MENIT LANGSUNG KERJA, BUKTIKAN!!! 031-7674988 / 0852 57169969 Perum Bukit Bambe Blok AN - 16 Driyorejo - Gresik

MAU LEBIH CANTIK. Bersih Alami, Aman, Dahsyat !!! Cream Dizhilin non Hydroquinan & Mercuri 14 hari tidak ada hasil, barang kami beli kembali. Jual Eceran & Cari Agen PIN 2196EBDB, Hub.: 031-91552555

TRAVEL

GROSIR

BIMA MULYA TRAVEL & Carteran Segala Jurusan Tlp. (031) 72440908/83106768 SMS 0852306 89944/087851263524

PUSAT GROSIR. Termurah & lengkap, kosmetik, dll. Jl. Kembang Jepun 127 ZT. Hub.: 03170606546 PIN 29F386CE.

05.04.2013

PENGOBATAN SPESIALIS KULIT BELANG /VITILIGO Jl. Kertajaya 7F / No.28 Surabaya Tlp. 031- 5037346 05.04.2013

PROMO ”KOYO DETOX 15 rb” Sangat Ampuh Serap Toksin Dari Tubuh. Sedia Jamu Kuat : ” WASIAT MERTUA ” Menambah Keperkasaan Pria Hub. 031 - 81077653 / 087844024964 Ngingas - Waru - Sidoarjo 17.01 -17.02.13

PT. DIAN KARISMA MANDIRI Umroh, Paket 9 Hari, Murah 20jt-an. Sewa Bis Walisongo Jawa Bali, Pariwisata, Bis Mini & Elf, PJTKI/TKI PRT Laki2 Malaysia, Gratis. Juga Melayani Rombongan Tour, Info: 081 54337 3044 / 031 70819410. 08.04.2013

AHLI GIGI “GIGI LANGSUNG JADI” Awet, Enak, Dipakai Seindah Aslinya. Hub. 0318012259, 085646037676. Minggu, Hari Libur Buka !!! 08.04.2013

09.03.13 - 09.04.13

KURSUS / PENDIDIKAN KEJAR PAKET A,B,C BUDI UTAMA SETARA SD, SMP,SMA Menerima: Murid Baru dan menyeleng garakan ujian kelas malam hari, Wajib belajar SD, SMP, KTP / KK Surabaya Hub: (031) 8295590, 70909321 Jln. Karah 1/42 Surabaya. 09.03.13 - 09.04.13

"MUZZAMMIL" Undangan Biasa 1.000, Undangan Warna 2.500, Yasin 5.000, Brosur A4 450rb/rim, Stiker, Jasa Cetak Oliver 58 E II 225rb, Kualitas bagus. Hubungi : 031 - 70179495 05.04.2013 - 05.05.2013

PENGASUH : UST.MOCH. SOFYAN Alamat: Perum Taman Waru Permai Blok A-71 Medaeng - Waru Sidoarjo Telp. (031) 8552163, 081 230754569

7005274553

z LAYOUTER: BASTIANO HP

www.dutaonline.com


15

Bisnis Kamis, 2 Mei 2013

8.000 Perusahaan Wajib Tera BANDUNG - Delapan ribu perusahaan nasional dan multinasional yang melakukan produksi di Indonesia, masuk ke dalam perusahaan wajib tera yang dikeluarkan Kementerian Perdagangan (Kemendag). “Hingga akhir 2012, sebanyak 8.000 perusahaan nasional maupun multi nasional wajib tera alat ukur, takar timbang dan perlengkapanya. Mereka wajib tera setiap tahun,” kata Wakil Menteri Perdagangan, Bayu Krisnamurti, pada ASEAN Cpnsultative Commitee for Standard and Quality Working Group 3 on Legal Metrology (ACCSQ WG3) ke-19 di Bandung, Rabu (1/5). Menurut Wamendag, perusahaanperusahaan itu yang selama ini me-

lakukan produksi dan dipasarkan di dalam negeri maupun diekspor. Bayu menyebutkan, segala sesuatu yang terkait produksi dipastikan berkenaan dengan alat ukur dan kemetrologian. Terkait ukuran dan timbangan, menurut dia, merupakan bentuk jaminan kepastian guna meningkatkan kepercayaan konsumen kepada perusahaan. “Terkait tera ulang alat ukur dan takaran sudah diatur dalam UU. Setiap perusahaan yang ditetapkan untuk melakukan tera alat ukurnya, dan diverifikasi secara berkala,” kata Bayu. Ia menyebutkan, sanksi atas pelanggaran atau pembiaran mela-

kukan tera ulang jelas masuk kategori pidana dan termasuk kelalaian hukum,” katanya. Kesadaran perusahaan atau pelaku usaha di Indonesia untuk tera ulang alat ukurnya terus meningkat, seiring gencarnya sosialisasi yang dilakukan serta semakin sadarnya konsumen akan hak-haknya yang menyangkut ukuran dan timbangan. “Aturannya jelas, tidak hanya peraturan menteri tapi lebih tinggi yakni UU, ke sananya lagi ada ayat Al Quran yang mengatur tentang timbangan dan ukuran itu,” kata Bayu. Bayu mengakui bila layanan tera itu terkendala jumlah personel yang memiliki klasifikasi khusus. Namun dengan aturan baru, peneraan alat

ukur itu tidak lagi dilakukan dengan mendatangi perusahaan, namun paradigmanya dibalik dimana perusahaan wajib melakukan tera ulang dengan mendatangi posko yang disiapkan. Selain itu dari sisi biaya, menurut Wamendag tidak memberatkan yakni Rp 3.000 untuk alat timbangan, atau untuk satu alat ukur SPBU senilai Rp 20.000. “Bila dikelola akan mejadi PAD, dan itu tidak akan memberatkan. Tera ulang hanya dilakukan oleh orangorang yang telah memiliki sertifikasi metrologi legal, tidak sembarangan. Dan hasilnya Indonesia menjadi negara yang memiliki kualifikasi metrologi legal yang baik di ASEAN,” kata Bayu. kob

Pelindo III Terapkan Layanan Online SURABAYA - Tingginya aktivitas arus pelayaran di Tanjung Perak menuntut Pelindo III selaku operator melakukan terobosan guna meningkatkan efisiensi waktu, tenaga, biaya dan risiko. Atas dasar itulah, Pelindo III membuat sistem layanan online yang bertujuan memberi kemudahan, praktis dan modern kepada pengguna jasa. “Dengan kata lain permasalahan tentang ruwetnya penyandaran, waiting time kapal dapat mencair dengan adanya program ini,” kata Edi Hidayat Nurjaman, Direktur Personalia dan Umum/PUM PT Pelindo III, saat ditemui di sela-sela acara launching “Aplikasi portal berbasis Web”, bertempat di Auditorium Bromo lantai V kantor Direksi PT Pelindo III, Rabu (1/5). Peluncuran aplikasi ini, kata dia, sebagai solusi yang tepat

Sambut HJKS, 14 Mall di Surabaya Obral Diskon SURABAYA - Peringatan Hari Jadi Kota Surabaya (HJKS) ke-720 mendapat sambutan hangat sejumlah pengusaha di Surabaya. Salah satunya datang dari Asosiasi Pengelola Pusat Belanja Indonesia (APPBI) Jawa Timur. Ketua APPBI Jatim, Riza Wibowo mengatakan, dalam Surabaya Shopping Festival (SSF) 2013 yang masuk dalam rangkaian HJKS ke-720 ini, pihaknya akan menggeber diskon besar-besaran di 14 mall di Surabaya. Obral diskon hingga 80 persen ini mulai dilakukan Rabu (1/5) kemarin. “Mulai hari ini (kemarin, Red) kita mulai obral diskon,” katanya. Ke-14 mall yang sudah menyatakan kesediaannya ikut meramaikan HJKS ini, adalah City of Tomorrow (Cito), Tunjungan Plaza, Royal Plaza, East Coast Center, Supermal-PTC, Plaza Marina, World Trade Center (WTC), Pasar Atom, Surabaya Town Square (Sutos), Grand City, Ciputra World, ITC Mega Grosir, dan Hi Tech Mall. Dengan kesediaan 14 mall ini, Riza mengaku, optimis akan menjadi magnet bagi wisatawan lokal maupun asing untuk berbelanja dan berburu diskon. “Kami menargetkan kunjungan ke pusat-pusat perbelanjaan akan mengalami peningkatan sekitar 25 persen. Lebih tinggi dari tahun lalu yang hanya sekitar 10-15 persen,” terang Riza yang juga General Manager Cito ini. Ditanya soal omzet dalam FSS ini, Riza menargetkan bisa meraup perjualan barang hingga Rp 3,6 triliun atau sekitar 20 persen dibandingkan

dan bermanfaat, khususnya dalam rangka memberikan efisiensi pelayanan dokumen pada pengusaha pelayaran dan meningkatkan perkembangan teknologi dunia. “Serta guna mewujudkan green port,” tutur Edi. Pada sistem lama yang masih dilakukan secara manual banyak kelemahan, seperti proses pencetakan menimbulkan biaya besar, antrean membutuhkan waktu lama, tenaga kurir untuk kepengurusan, dan petugas arsip. Lain halnya bila dibandingkan dengan sistem baru ini akan banyak memberikan keuntungan bagi pengusaha pelayaran baik nasional maupun internasional. “Setiap layanan dapat diakses lewat aplikasi anjungan pelabuhan Tanjung Perak dengan alamat :https:// anjungan.perakport.co.id,” katanya. ra

DOK MODERN: Edi Hidayat Nurjaman, Direktur Personalia dan Umum/PUM PT Pelindo III, usai acara launching Aplikasi Portal Berbasis Web di Kantor Direksi PT Pelindo III, Rabu (1/5).

DUTA/MOCH. WAHID

BANJIR DISKON : Sejumlah pengunjung memadati stan di Royal Plaza Surabaya yang menawarkan diskon hingga 80% dalam even FSS, Rabu (1/5).

FSS tahun 2012 lalu. Rasa optimis Riza ini karena pertumbuhan ekonomi di Surabaya dan Jawa Timur terus mengalami peningkatan. “Kami yakin target pejualan barang tahun ini bisa

tercapai,” jelasnya. Apalagi, lanjut Riza, even FSS ini juga diikuti sejumlah rangkaian acara untuk memeriahkan HJKS. Seperti, Parade Budaya dan Pawai Bunga,

serta sejumlah acara lainnya. “Di pusat-pusat pembelanjaan juga akan menggelar even sendiri untuk meramaikan pesta diskon tersebut,” pungkasnya. ud

Bos Properti Singapura Incar Pasar Indonesia JAKARTA - Para pelaku bisnis properti di Singapura sudah mulai merasa jenuh dengan bisnis di negaranya, terutama karena harga properti yang sudah sangat mahal di Negeri Singa tersebut. Sehingga para investor mulai melirik pasar properti di Indonesia. Ketua DPP Real Estate Indo-

nesia (REI) Setyo Maharso mengatakan, pertengahan bulan ini para investor tersebut akan mulai menjajaki pasar properti di Indonesia. Meski belum jelas lokasi dan sektor properti apa yang akan dijajaki, namun Setyo mengatakan, mereka berminat untuk berinvestasi.

“Mereka mau berinvestasi di sini. Mereka baru mau datang nanti tanggal 15-16 Mei 2013, ke Jakarta,” kata Setyo saat ditemui di Jakarta Design Centre, Jakarta, Rabu (1/5). Ia mengatakan, alasan mereka melirik Indonesia adalah karena pasar properti di Indonesia sangat menarik dan terus

berkembang. Itu menjadikan semangat bagi mereka untuk memperlebar bisnisnya. Selain itu, dari segi harga pun di Indonesia masih jauh lebih murah dibanding di Singapura. “Mereka melihat properti, disana kan sudah jenuh, di sana sudah terlalu mahal di sini masih murah. Mereka mau

berinvestasi di sini,” katanya. Seperti diketahui, sektor properti di Indonesia terus mengalami pertumbuhan. Pakar Hukum Properti Erwin Kallo menyebutkan, pertumbuhan ini akan terus berlanjut, ditandai dengan harga yang melonjak diiringi dengan permintaan yang terus bertambah. dtf

SAMBUNGAN DARI HALAMAN 9 I SURABAYA

DPRD Didesak Rumuskan Perda UMSK yang terlihat sedang berorasi sempat menghentikan aksinya, hingga situasi normal kembali. Setelah, aparat kepolisian mengamankan sekitar sembilan orang yang diduga provokator terjadinya bentrokan antar elemen buruh. Kesembilan buruh itu diamankan polisi ke dalam gedung grahadi untuk dinterogasi dan diambil sampel urinenya. Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Tri Maryanto yang turun langsung memantau jalannya aksi hari buruh seDunia 1 Mei kemarin, langsung memanggil Andi Peci ke dalam Gedung Grahadi untuk diberikan pengarahan sebelum melepaskan kesembilan buruh yang diduga anak buah Andi Peci. “Syukurlah aparat kepolisian akhirnya melepaskan teman-teman. Kita akan kembali pulang dan melakukan evaluasi,” teriak Andi Peci memberi komando. Sementara itu, anggota Komisi IX DPR RI, Rieke Dyah Pitaloka (oneng) yang diundang khusus hadir di tengahtengah puluhan ribu buruh di

Jatim menyatakan, akan tetap berjuang dan satu barisan dengan buruh seluruh Indonesia. “Mari kita perjuangkan bersama-sama, supaya UMSK (Upah Minimum Sektoral Kabupaten/Kota) bisa dijalankan di Jatim. Sebab kita bosan setiap tanggal 1 Mei mendatangi gedung Istana tapi selalu kosong tak berpenghuni. Dan di Jatim juga sama, gubernur dan wakil gubernurnya tidak ada di tempat,” tegas Rieke. Ia juga berharap, kaum buruh terus berjuang dan mengawal agar pada 1 Januari 2014, jaminan kesehatan bagi seluruh rakyat Indonesia bisa dijalankan. Tapi dengan syarat, jangan diserahkan kepada asing dan pasar. “Indonesia harus bisa berdiri dengan kaki sendiri tanpa harus didikte bangsa asing,” pinta mantan cagub Jabar yang gagal terpilih pada Pilgub Jabar lalu. Oneng juga mengkritik kebijakan pemerintah yang hendak menaikkan harga BBM. Pasalnya, BBM belum naik tapi

harga kebutuhan pokok sudah naik duluan. Padahal gaji pegawai maupun upah kaum buruh naiknya tidak sepadan. “Saya minta seluruh buruh di Jatim untuk menolak kenaikan BBM, karena bisa menyengsarakan rakyat di Indonesia,” tegasnya. Terkait kebijakan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) akan menjadikan 1 Mei (May Day) sebagai hari libur nasional, Oneng menilai, hal itu hanya bagian dari politik pencitraan belaka. Sebab, pada tahun 1951 Presiden Soekarno sudah menjadikan 1 Mei sebagai hari libur nasional. “Ini bukan perjuangan yang terakhir. Sekali layar terkembang pantang kita mundur ke belakang,” tegas Rieke mengakhiri orasinya. Menurut Oneng, jika memang Presiden SBY menjadikan libur 1 Mei sebagai kado buruh hanyalah omong kosong. “Kalau memang ingin memberi kado istimewa bagi buruh. SBY harus menghapus outsourcing (tenaga kontrak), dan meminta

semua pemerintah daerah di Indonesia mulai memberlakukan UMSK,” kritik Oneng. Dari pantauan Duta di sekitar Grahadi, puluhan ribu buruh yang menggelar aksi rata-rata berasal dari daerah ring I, yakni buruh dari Surabaya, Gresik, Sidoarjo, Pasuruan dan Mojokerto. Aksi buruh kemarin tergabung dalam Majelis Pekerja Buruh Indonesia (MPBI) Jatim dan beberapa elemen buruh lainnya. Mereka memenuhi Jalan Gubernur Suryo dengan lima truk berisi sound sistem serta puluhan poster dan spanduk bertuliskan penolakan upah murah, berlakukan UMSK dan kalimat lain bernada tuntutan buruh. “Kami kaum buruh kepada pemerintah menuntut kesejahteraan buruh dan upah layak. Jangan sampai pengusaha dan pemerintah tidak mempedulikan nasib buruh,” ujar koordinator aksi MPBI Jamaludin di depan Gedung Negara Grahadi. Jamal menjelaskan, dalam May Day kali ini kaum buruh menuntut pemerintah menghapus outsorcing, pelaksanaan

jaminan kesehatan buat buruh, dan menuntut agar Gubernur Jatim Soekarwo segera menerapkan UMSK di Jatim yang saat ini masih tarik ulur. “Kami berharap Gubernur segera menetapkan UMSK Jatim bersamaan dengan hari buruh ini. Sejak awal tahun kami perjuangkan, tapi hingga kini belum ada kejelasan tentang

UMSK sama sekali,” pinta Jamaludin. Di tempat yang sama, ketua DPD FSPMI Pudjianto usai mewakili buruh melakukan pertemuan tertutup dengan Pemprov Jatim, mengaku kalau UMSK akhirnya dipenuhi. Sayangnya, penerapan UMSK itu baru dilakukan untuk Kabupaten Pasuruan mulai per

1 Juni mendatang. “Alasannya, karena Pasuruan sudah memiliki Perda UMSK. Karena itu, kita akan terus berjuang dan meminta semua daerah di Jatim segera membuat Perda UMSK,” tutur Pudjianto, sembari menyerukan agar semua buruh tidak memilih calon legislatif (Caleg) yang tidak mau membuat Perda UMSK. ud

SIM-Card Milik Korban Diragukan disita sama polisi beserta dompetnya,” tegasnya. Hilangnya barang bukti HP milik korban ini membuat pihak keluarga was-was. Sebab, terdakwa Hepi Wiharson selama ini mengingkari percakapannya dengan korban sebelum kejadian. “Yang kita terima cuma kartunya saja yang mulia,” ujar Jaksa Sofyan kepada hakim. Sementara itu, kuasa hukum terdakwa, Yuliana H, menyatakan meragukan isi dalam SIM-card tersebut. Pasalnya, tidak diketahui pasti, SIM-card

milik siapakah yang dijadikan barang bukti dalam dakwaan tersebut. “Kita meragukan SIMcard tersebut. Sebab, kita tidak bisa memastikan, benarkan SIM-card tanpa HP tersebut merupakan milik korban,” tuturnya. Seperti diketahui, kasus pembunuhan dengan terdakwa Hepi Wiharson ini berawal dari perkara SMS antara korban Deny Hermato dengan Choirul Nisak mantan pacar adiknya. Dalam kasus tersebut, korban dianggap telah berupaya meng-

EDITOR: MOHAMMAD NATSIR z LAYOUTER: AHMAD FAIZ

ancam dan menyebarkan foto telanjang calon adik iparnya itu. Mendapati pengaduan tersebut, terdakwa lantas mencari korban, yang kemudian diketahui tengah berada di garasi PT. SWM Margomulyo Indah IV Blok B 11 Tandes Surabaya. Dikawasan ini lah, terdakwa yang sudah membawa sebilah golok, langsung mengejar dan membacok korban hingga jatuh terkapar. Korban kemudian baru diketahui tewas, setelah sebelumnya sempat dibawa ke rumah sakit. azi www.dutaonline.com


Duta Masyarakat

WHAT’SJatON im

16

DidUKnow... SEJAK 2011, para pelestari sejarah dan budaya mengemas kebudayaan Lumajang dengan menggelar pergelaran seni dan budaya bertajuk Napak Tilas dan Pegelaran Seni dan Budaya Lamajang Tigang Juru.

Kamis, 2 Mei 2013

SUMBER PENGHASILAN: Perahu nelayan milik warga yang tinggal di Pulau Giliyang.

Ada Pulau

‘Awet Muda’

OKSIGEN TERBAIK: Warga yang tinggal di bukit dengan konsentrasi oksigen terbaik di dunia.

di Sumenep

Tak salah jika Indonesia dikenal sebagai negara kaya akan keragaman sumber daya alam (SDA). Salah satu kekayaan alam itu berupa kandungan oksigen (O2) terbaik di dunia yang berada di ujung Timur Pulau Madura, tepatnya di Pulau Giliyang di Desa Bancamara, Kecamatan Dungkek, Kabupaten Sumenep. FATHIS SUUD SUMENEP

KEPULAUAN yang berjarak sekitar 30,5 kilometer dari pusat Kota Sumenep itu memiliki luas wilayah sekitar 9,15 kilometer persegi, dihuni 3.860 jiwa penduduk. Untuk bisa mencapai pulau Giliyang satu-satunya alat transportasi yang bisa digunakan yakni menggunakan perahu motor yang tersedia di Pelabuhan Dungkek. Penyeberangan dari Pelabuhan Dungkek menuju Pulau Giliyang ditempuh selama 60 menit dengan tarif Rp 10 ribu per orang pada siang hari. Jika datang rombongan bisa mencarter perahu motor dengan tarif Rp 150 ribu sekali jalan. Untuk berkeliling pulau, pengunjung juga bisa memanfaatkan jasa ojek motor dengan tarif Rp 30 ribu yang ditempuh sekitar 30 menit. Kepala Desa Banraas dan Bancamara, H Masdawi membenarkan kalau Pulau Giliyang merupakan daerah yang memiliki kandungan oksigen (O2) terbaik di dunia. Hal itu berdasarkan hasil penelitian Tim Pusat Pemanfaatan Sains Atmosfer dan Iklim Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan) pada akhir Juni 2006. Juga hasil kaji ulang oleh Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Sumenep bekerjasama dengan Badan Lingkungan Hidup Provinsi

Jawa Timur pada Desember 2011. “Kandungan oksigen yang ada di Desa Bencamara memiliki konsentrasi oksigen 20,90% dengan level explosive limit (LEL) 0,5%. Hasil kajian ulang juga tetap sama, kandungan oksigen di Giliyang antara 3,304,80% di atas normal,” terang H Masdawi kepada rombongan anggota DPRD Jatim bersama Dinas Pariwisata Kabupaten Sumenep dan Dinas Pariwisata Provinsi Jatim saat mengunjungi Pulau Giliyang, Sabtu (27/4) pekan lalu. Duta Masyarakat yang ikut dalam rombongan diajak mengelilingi Pulau Giliyang dan mengunjungi salah satu bukit yang banyak ditumbuhi tanaman rindang, yang dipercaya sebagai lokasi dengan tingkat konsentrasi oksigen yang paling baik di dunia. “Walau jalan cukup jauh, ternyata saya tidak terasa capek. Udara di sini sangat sejuk serasa dalam ruangan berAC,” aku Achmad Iskandar, anggota Komisi E DPRD Jatim. Diakui H Misdawi, rata-rata penduduk Pulau Giliyang memiliki umur panjang dibanding rata-rata penduduk Madura. Bahkan ada beberapa penduduk usianya bisa mencapai 130 tahun tapi tetap bugar. “Ibu Suawiyah ini usianya sudah 130 tahun dan cucunya

KERANGKA PAUS: Inilah kerangka paus raksasa yang dijadikan monumen.

usianya 45 tahun. Ratarata penduduk yang berusia panjang itu perempuan, sebab laki-lakinya banyak yang perokok sehingga usianya hanya sekitar 80-90 tahun,” terang Pak Klebun, panggilan akrab kepala desa di Madura menunjukkan salah satu warganya yang usianya di atas 100 tahun. Selain memiliki kelebihan udara yang segar, lanjut Misdawi, mayoritas warga Pulau Giliyang bermata pencaharian nelayan. Bahkan hasil produk tangkapan ikan nelayan bisa menembus ekspor, khususnya dari jenis ikan teri maupun ikan tongkol. “Para nelayan kalau mencari ikan tidak perlu jauh-jauh, sebab di sekitar pulau ikannya banyak, karena karang lautnya tetap terjaga,” bebernya. Bukti lain kalau Pulau Giliyang merupakan tempat berkembang biak biotalaut khususnya ikan adalah terdapatnya kerangka ikan paus raksasa dengan ukuran 25 meter dan lebar sekitar 4 meter yang dijadikan monumen di hamparan pasir putih Pantai Batu Kondhang. “Kerangka ini berasal dari bangkai ikan paus yang

terdampar, lalu tulangnya kita keringkan untuk monumen atau patung,” jelas pria yang juga seorang pengusaha ekspor ikan ini. Obyek Wisata Kesehatan Masdawi berharap pemerintah mau membantu sekaligus menfasilitasi Pulau Giliyang menjadi salah satu tujuan wisata (destinasi) khususnya untuk wisata kesehatan. “Potensi wisata alam yang ada di Pulau Giliyang sangat banyak. Seperti gua air, gua sarepa, Pantai Batu Kondhang, Pantai Batu Cangge, benteng tahanan, Asta Daeng Masalle, Keris Bulong Situasik, Tombak dan Azimat lainnya,” jelas Masdawi. Sementara itu Kadis Pariwisata Pemkab Sumenep, Bambang mengaku sudah berusaha menfasilitasi agar Pulau Giliyang menjadi tujuan wisata yang ada di Sumenep, selain Pantai Lomban dan Asta Yusuf yang sudah dikenal.

“Potensi wisatanya sangat besar dan tidak kalah dengan Bali. Saya optimis dengan bantuan media Pulau Giliyang akan banyak dikunjungi wisatawan baik dalam negeri maupun mancanegara,” terangnya. Senada, Kabid Pariwisata Dinas Pariwisata Pemprov Jatim, Handoyo menambahkan bahwa wisata yang paling cocok untuk dikembangkan di Pulau Giliyang adalah Wisata Kesehatan. Mengingat, kelebihan kandungan oksigen di pulau ini terbaik di dunia. “Wisata Pulau Giliyang bisa diawali dengan membentuk desa wisata terlebih dulu sambil menunggu bantuan untuk perbaikan sarana dan prasarana penunjang,” ujarnya. Achmad Iskandar, anggota DPRD Jatim asli Sumenep juga akan berupaya mengalokasikan anggaran untuk perbaikan pelabuhan Dungkek maupun sarana jalan yang ada di Pulau Giliyang. “Saya optimis wisata kesehatan di Pulau Giliyang nantinya akan ramai dikunjungi banyak orang. Sebab kelebihan yang dimiliki pulau ini tidak banyak dimiliki daerah lain di dunia, yakni kadar oksigen yang di atas rata-rata,” pungkasnya.

Kuliner Hantu di Gresik Kota Baru (2-Habis) Selain keunikan menunya, desain klasik Kedai Kober Mie Setan memberikan nuansa asyik, adem dan tenang sehingga pengunjung merasa nyaman dan tak bosan. JULAIDA ARISTA GRESIK “YA, tempatnya cocok untuk bersantai, berkumpul, berdiskusi juga bisa, apalagi bisa dengan melihat pemandangan Gresik di malam hari,” ujar Intan, salah satu pengajar mata pelajaran bahasa Jepang di salah satu sekolah SMK negeri di Gresik yang tengah menikmati mie setan level 1. Mie setan merupakan icon utama kedai ini. Sebenarnya mie setan ini sama dengan miemie yang dijual di kedai lainnya, mie direbus selama kurang lebih 15 menit lalu di angkat diletakkan pada sebuah piring yang telah dihiasi daun selada dengan tambahan kaldu penambah rasa gurih, somay,

DUTA/JULAIDA ARISTA

C M Y K

pangsit goreng, bawang hijau dan bawang goreng, serta dilengkapi dengan sosis. Dinamakan mie setan karena mie ini berbeda dengan mie lainnya. Pebedaan ini terletak pada sensasi rasa pedasnya yang membuat pengunjung menjadi kesetanan setelah memakannya. Mie Setan memberikan kepedasan yang luar biasa dengan lima tingkatan kepedasan, mulai dari level satu dengan cabai 12, level dua dengan cabai 25, level tiga dengan cabai 35, level empat dengan cabai 45, dan level terakhir dengan cabai 60. Harga yang ditawarkan pun cukup terjangkau dan bersahabat. Cukup dengan merogoh kocek sebesar Rp 8.500

telah dapat menikmati seporsi mie setan dengan berbagai tingkatan level. “Semua level harganya sama kok,” jelas Mike, kasir Kober Mie Setan. Mie setan yang dengan kepedasan luar biasa ini telah teruji secara kesehatan. Menurut Aris, salah satu pegawai Kober Mie setan, asalkan tidak mempunyai penyakit apapun, mie setan ini akan aman dikonsumsi dan tidak menganggu bagi kesehatan. “Pada percobaan dengan jumlah cabai 70 ke atas yang diujicobakan pada beberapa orang, mereka mengalami berak darah, tetapi ketika dibatasi dengan cabai 60 pada beberapa orang termasuk saya,

ternyata tidak terjadi apa-apa, hanya pedasnya yang luar biasa. Sehingga tingkatan kepedasan hanya sampai pada level 5 saja, yakni level tertinggi yang ada di mie setan,” jelasnya. Selain itu, tak perlu khawatir pula bagi anak-anak atau pengunjung yang tak menyukai rasa pedas untuk tidak dapat menikmati kelezatan menu-menu kulniner hantu di Kedai Kober Mie Setan. Karena kedai ini juga menyediakan mie angel, yakni mie malaikat yang tanpa rasa pedas sedikitpun. Atau dapat pula memesan mie dengan request cabai sendiri. Sehingga tingkat kepedasan dapat disesuaikan dengan diri sendiri

dan dengan harga yang tetap. Minuman Dibuat Horor Setelah menikmati mie setan dengan sensasi pedas yang menggoyangkan lidah, berbagai minuman hantu pun akan menyambut untuk menyegarkan dan menghilangkan rasa pedas yang tersisa. Minuman tersebut ialah es sundel bolong, es kuntilanank, es tuyul, es pocong, dan es gondoruwo. Meskipun terdengar horor, rasanya tak sehoror namanya. Es gondoruwo yang seharga Rp 9.000 ini adalah minuman yang terbuat dari campuran susu dan sirup yang dilengkapi dengan berbagai

macam buah, diantaranya adalah leci, kiwi, strawberry, belimbing, jeruk, lemon, melon, anggur, cao, dan kolang kaling. Es gondoruwo ini menjadi minuman yang banyak dipesan oleh para pembeli. “Rasanya manis, jadi cocok, setelah ngemie setan yang super setan dikasih gondoruwo yang super manis, tambah mantab,” kata Fifin, salah satu pembeli yang memesan es gondoruwo yang tengah duduk di bangku SMA ini. Selian harga mie setan dan gondoruwo yang bersahabat, harga minuman-minuman hantu lainnya pun tak kalah terjangkau dan nikmatnya. Harga es pocong hanya Rp 6000/gelasnya, es sundel bolong Rp 7000/ gelas, es kuntilanak Rp 5.000/ gelas, dan es tuyul Rp 6.000/gelas. Tak perlu risau bagi pengunjung yang tak mau mencoba minuman bermerk hantu. Karena di Kedai ini tersedia pula minumanminuman lainnya yang dijual seperti di kedai-kedai lain, misalnya hot capuccino, hot milo, hot orange, hot lemon, hot lemon tea, baby shake capuccino, baby shake milo, baby shake tea tarik, es lemon tea, lemon splash, lechye splash, dan orange splash.

EDITOR: ROFIQ KURDI ISMAIL z LAYOUTER: YUSRONI

www.dutaonline.com

C M Y K


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.