Solopos Edisi Rabu, 11 Mei 2011

Page 1

H A R I A N

U M U M

M ENINGKATKAN D INAMIKA M ASYARAKAT Tahun XIV/No.227/Mei/2011

Rabu Wage, 11 Mei 2011

TERBIT 24 HALAMAN HARGA ECERAN RP 2.500

Permohonan PK

7 Eks anggota DPRD Solo merasa tak salah Solo (Espos) Sebanyak tujuh anggota DPRD Solo periode 1999-2004 melawan putusan Mahkamah Agung (MA). Di hadapan majelis hakim Pengadilan Negeri (PN) Solo, para eks legislator tersebut secara terangterangan menuding putusan kasasi MA tidak logis. Mereka mengklaim tidak pernah melanggar hukum kendati kini harus mendekam di Rutan kelas I Solo. Sidang permohonan peninjauan kembali (PK) tersebut digelar di PN Solo, Selasa (10/5). Persidangan itu menindaklanjuti pengajuan PK yang dilakukan tujuh mantan anggota Dewan beberapa waktu terakhir.

Bersambung ke Hal 9 Kol 4

Mohammad Ayudha

PENINJAUAN KEMBALI—Lima mantan anggota DPRD Kota Solo (dari kiri ke kanan), Zaenal Arifin, M Sahil Al Hasni, Satryo Hadinagoro, Bambang Rusiantono dan James Pattiwael, Selasa (10/5), menjala-

Koruptor kepung Istana

Menu Anggota DPRD Boyolali Agus Wiyono tercatat dalam daftar keluarga miskin (Gakin) golongan sejahtera I. Baca Hal—Boyolali VI

Sekilas Ki Timbul meninggal dunia Jogja (Espos) Ki Dalang Timbul Hadiprayitno, 79, wafat, Selasa (10/5) pukul 01.15 WIB. Sosok yang setia dalam menjaga jagat pewayangan gagrak atau versi Jogja itu meninggal lantaran pembengkakan paru-paru. Jenazah dimakamkan di permakaman umum Panjangjiwo, Desa PaIst talan, Kecamatan Jetis, Bantul. Timbul Hadiprayitno Menurut keterangan Ki Gesang Sudrasana, putra keempat Ki Timbul, ayahnya telah lama menderita sakit jantung tetapi sudah sembuh berkat empedu penyu. Namun, sakit itu disusul pembengkakan paru-paru sehingga harus bolak-balik masuk rumah sakit. Dua pekan lalu, Ki Timbul sempat dirawat di Panti Rapih selama empat hari tetapi pulang karena tak tahan di rumah sakit. “Bapak itu kurus tapi antep,” tukas Sudrasana yang mewarisi bakat orangtuanya sebagai dalang. q JIBI/Harian Jogja/amu

Pesan harap singkat, padat, bukan SARA, bukan fitnah, tidak bersifat promotif atau mendiskreditkan pihak maupun produk tertentu. Kriiing SOLOPOS lewat pesan singkat (SMS) ke nomor 08172314848, dengan menuliskan <KR> <spasi> <nama & alamat> <isi pesan>, contoh: KR Budi (Mojosongo) Kepada pihak DLLAJ Surakarta mana janjinya? Bagi delapan pengirim SMS yang beruntung akan mendapat pulsa Rp 25.000.

ni persidangan di Pengadilan Negeri Solo. Bersama Heru S Notonegoro dan Hasan Mulachela, lima eks legislator itu mengajukan peninjauan kembali (PK) terkait perkara tindak pidana korupsi APBD Solo 2003.

Jakarta (Espos) Makin banyak petinggi di sekitar Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang terseret kasus korupsi. Setelah politisi Partai Demokrat (PD) Jhonny Allen Marbun dan Amru Daulay, giliran Bendahara Umum PD, M Nazaruddin dan Wasekjen PD, Angelina Sondakh, diduga terlibat suap pembangunan wisma atlet. Bahkan Presiden SBY yang juga Ketua Dewan Pembina PD telah memanggil Nazaruddin ke Cikeas. Menurut Ketua Departemen Komunikasi dan Informatika PD, Ruhut Sitompul, Nazar menjelaskan langsung duduk persoalan dugaan keterlibatannya dalam kasus suap Kemenpora di depan Dewan Kehormatan PD. ”Setelah satu-dua hari dari kasus itu, langsung kami dipanggil Presiden SBY di Cikeas membahas masalah ini. Ada Ketua Umum Partai Demokrat Anas Urbaningrum, Ketua DPP Bi-

dang Hukum Benny K Harman, Saya, Sekretaris Dewan Kehormatan Pak Amir Syamsuddin, anggota Dewan Kehormatan EE Mangindaan dan anggota Dewan Kehormatan PD Jero Wacik langsung meminta penjelasan Pak Nazaruddin,” ujar Ruhut dalam konferensi pers di Gedung DPR, Sena-

yan, Jakarta, Selasa (10/5). Hal tersebut dibenarkan Ketua Departemen Bidang Hukum PD, Benny Kabur Harman. Benny menuturkan, SBY dalam kesempatan itu meminta KPK menjalankan penegakan hukum secara objektif. PD tidak akan melindungi kadernya yang tersangkut kasus hukum. ”Beliau jelas dengan tegas menjelaskan bahwa proses hukum tidak boleh diintervensi kepentingan apapun. Kalau ada kader PD terlibat silakan diproses hukum tidak ada ewuh-pakewuh,” tutur Ruhut. Dari hasil pemeriksaan langsung oleh Istana itu, PD menyimpulkan belum ada indikasi keterlibatan Bendahara Umum PD.

Bersambung ke Hal 9 Kol 1

Iskandar (Perumahan Assalam, Mendungan RT 3/RW I Pabelan Kartasura, HP 08156651938) Telah ditemukan STNK atas nama Ngatiyem, alamat Combongan Sukoharjo. Bagi yang merasa kehilangan, dapat menghubungi nama di atas di Pondok Assalaam, dengan membawa tanda pengenal. &

Bersambung ke Hal Soloraya

Ah... Tenane

S

Bersambung ke Hal 9 Kol 4

Grafis: Galih E

Boyolali (Espos) Christin Aritonang (CA), tersangka pembawa heroin seberat 1,4 kg yang pada Senin (9/5) siang berhasil ditangkap di Bandara Adi Soemarmo, dilimpahkan ke Polda Jateng, Selasa (10/5). Penyidikan kasus penyelundupan Narkoba jenis heroin senilai Rp 2,9 miliar ini kini ditangani Polda Jateng. Kapolres Boyolali AKBP Romin Thaib melalui Kasat Narkoba AKP Joko Sugiyanto menuturkan kasus penyelundupan ini melibatkan jaringan antarnegara sehingga kasusnya diambil alih Polda Jateng. “Baik tersangka ataupun barang bukti (BB) dibawa langsung ke Polda. Begitu juga dengan penanganan kasusnya,” ujarnya ketika ditemui wartawan di Mapolres Boyolali, Selasa. Berdasarkan pengakuan tersangka, kata Joko, Christin hanya dititipi travel bag oleh seseorang berinisial ER ketika berada di Malaysia.

Potret keluarga miskin di Karanganyar

Rumah gedek bolong-bolong, makan nasi berlauk garam Rumah Sumpono ini begitu memrihatinkan. Dindingnya dari gedek yang sudah bolong-bolong. Berikut gambaran warga miskin di Karanganyar.

enin malam awal April 2011 lalu adalah hari yang membuat Lady Cempluk kisinan saklawase. Malam itu, mahasiswi tingkat akhir di sebuah PTS di Solo ini diperkenalkan dengan Jon Koplo, rekan kerja Tom Gembus, kakaknya yang bekerja di sebuah bank swasta di Kota Solo. Tentu saja gadis cantik berjilbab yang sopan dan berakhlak baik itu grogi menyambut perkenalannya dengan pria yang dipercaya kakaknya layak menjadi calon pendampingnya.

Polda Jateng gandeng Interpol

Bersambung ke Hal 9 Kol 1

Grafis: Rahmanto

Tiwas njiwit

Sindikat heroin diburu

l

Oleh: Farid Syafrodhi

S

ekilas, siapa pun mungkin tidak akan mengira bahwa rumah berdinding anyaman bambu atau gedek milik warga Dusun Siwalan RT 2/RW V, Desa Munggur, Kecamatan Mojogedang, Karanganyar itu ada penghuninya. Bangunan milik warga itu lebih mirip kandang ternak daripada rumah yang layak huni. Di tanah warisan kedua orangtuanya itu, Sumpono, 40, tinggal bersama istrinya, Susilowati, 24, dan putrinya, Naresalsabila, 4. Selain itu, ia juga tinggal seru-

mah dengan seekor kambing jantan yang ia pelihara. “Kalau malam, kambingnya saya masukkan ke rumah lalu saya ikat di tiang. Kalau pagi, saya keluarkan dan saya biarkan makan rumput di sekitar rumah,” ujar Sumpono saat ditemui wartawan di rumahnya, Selasa (10/5) siang. Setiap kali turun hujan, ia sekeluarga merasa ketakutan. Selain dingin menyergap, ia juga khawatir air sungai di belakang rumahnya meluap, menerjang rumahnya yang sudah reyot itu. Ia hanya pasrah bila hujan turun. Lelaki yang pernah bekerja sebagai buruh pembuat jalan di Kalimantan ini pasrah jika rumahnya diterjang air bah. Apalagi, beberapa batang kayu penahan atap sudah keropos dimakan rayap. Untuk mencegah atap rubuh, ia menopangnya dengan sebatang bambu. Di dalam rumah, hanya ada satu ruangan yang Espos/Farid Syafrodhi agak tertutup, yakni kamar tidur. SERUMAH DENGAN KAMBING—Sumpono, 40, warga Dusun Siwalan RT 2/RW V, Desa Munggur, Kecamatan Mojogedang, Karanganyar, tinggal serumah de-

Bersambung ke Hal 9 Kol 4 ngan kambing.


SOLOPOS

UMUM

2

Nusantara

Rabu Wage, 11 Mei 2011

Gedung DPR ditender ulang Jakarta (Espos) Pascaturunnya rekomendasi Kementerian Pekerjaan Umum soal efisiensi anggaran, pembangunan gedung baru DPR makin berliku.

Bima

Kelapa menangis bikin heboh Bima (Espos) Buah kelapa menyerupai wajah manusia menghebohkan warga Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB). Terlebih buah ini akan mengeluarkan air seperti menangis jika akan dibelah. Dikutip okezone.com rumah pasangan M Saleh dan Siti Aminah di RT 8/IV, Kelurahan Melayu, Kecamatan Asakota, Kota Bima, Selasa (10/5) mendadak ramai. Warga penasaran ingin membuktikan dengan mata kepala mereka sendiri soal kabar heboh yang beredar dari mulut ke mulut maupun foto di telepon seluler tentang buah kelapa aneh itu.o Antara/Andika Wahyu

SIDANG PARIPURNA DPD—Suasana jalannya sidang paripurna ke-12 DPD di Gedung Nusantara V Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (10/5). Sidang paripurna tersebut menja-

di pembukaan masa sidang IV DPD serta pelaporan kegiatan anggota DPD di tiap-tiap daerah pemilihan.

Bahkan praseleksi kontraktor peserta tender pembangunan gedung harus diulang. Kepala Biro Pemeliharaan Pembangunan dan Instalasi Setjen DPR, Sumirat, di Gedung DPR Senayan Jakarta, Selasa (10/5), menyatakan, tender ulang itu adalah rekomendasi Kementerian PU yang telah mengkaji biaya pembangunan gedung itu. “Kementerian yang merekomendasikan itu. Sementara ini proses pembangunan gedung baru coolling down dulu,” kata Soemirat. Ia menjelaskan, untuk membahas kelanjutan rencana pembangunan gedung baru itu, Menteri Pekerjaan Umum, Djoko Kirmanto, pada pekan ini atau pekan depan akan menemui Ketua DPR Marzuki Alie. Angka Rp 777 miliar merupakan angka baru dari Kementerian PU, karena sebelumnya, DPR menetapkan biaya pembangunan gedung setinggi 36 lantai tersebut senilai Rp 1,8 triliun.

Tinggal sahkan

Kotak hitam dikirim ke China

2 Jasad terakhir Merpati ditemukan Jakarta (Espos) Setelah melalui perjuangan, Tim SAR menemukan letak kokpit pesawat Merpati MA-60 yang jatuh di perairan Kaimana, Papua Barat. Jenazah pilot Purwadi Wahyu dan kopilot Paul Nap masih dalam proses pengangkatan. “Lokasi kokpit sekarang sudah ditemukan, di mana pilot dan kopilot berada. Sekarang masih dalam proses pengangkatan. Untuk masalah lokasi tepatnya, belum tahu. Yang jelas berada di dekat sekitar Bandara Kaimana,” kata Dirjen Perhubungan Udara Kemenhub Herry Bhakti dalam jumpa pers di Kantor Kemenhub, Jakarta Pusat, Selasa (10/5). Dikatakan dia, 22 dari 23 korban Merpati sudah dibawa oleh keluarganya dari rumah sakit. “Tinggal satu

korban yang masih berada di puskesmas,” ujarnya. Sementara black box atau kotak hitam pesawat masih diproses Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT). Black box insiden Papua sekaligus kotak hitam insiden Kupang akan dikirim ke China, Rabu (11/5). “Besok (Hari ini-red) akan dikirimkan ke China. Untuk masalah lebih jelasnya bisa tanya ke KNKT karena itu domain KNKT,” kata Herry. KNKT China akan berangkat menuju ke Perairan Kaimana, Papua Barat untuk membantu KNKT Indonesia untuk mencari tahu penyebab jatuhnya pesawat. Hasil investagasi KNKT China akan diserahkan ke Indonesia dalam bentuk rekomendasi. “Jumat (13/5/) nanti, KNKT China akan datang ke sini, untuk melakukan investigasi awal. Nantinya mereka

akan bergabung dengan tim KNKT yang sudah berada di Papua,” ujar Ketua Sub Komite Penelitian kecelakaan Tranportasi Udara, Masruri. Hasil investigasi tersebut nantinya kan diserahkan kepada Indonesia. Namun, hasil rekomendasi China tersebut tidak harus menjadi hasil investigasi final yang harus dilakukan oleh KNKT. “Namun itu hanya sebatas rekomendasi, bila kami temukan fakta lain kita bisa menolak investigasi dari tim China ini,” jelasnya. Pesawat Merpati berjenis MA60 mengangkut 16 penumpang dewasa, satu anak, dua bayi dan enam kru. Pesawat twin-turboprop buatan Xian Aircraft Industrial Corporation, China, itu mengalami kecelakaan Sabtu (7/5). Pesawat menukik ke laut sekitar 500 meter dari landasan pacu Bandara Utarom, Kaimana. q dtc

Kejari kembalikan BB Antasari Jakarta (Espos) Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan mengembalikan 24 barang bukti kasus Antasari Azhar dkk, terpidana kasus pembunuhan Nasrudin Zulkarnaen, Selasa (10/5). Di antara barang bukti yang dikembalikan tidak terdapat barang bukti berupa baju Nazruddin atau laptop Antasari. Padahal isi laptop tersebut disebut-sebut banyak menyimpan data-data milik Antasari Azhar terkait tindak pidana korupsi. Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Jakarta Selatan, Muhammad Yusuf, di Jakarta, Selasa mengaku dirinya tidak tahu menahu soal laptop itu dan berpatokan kepada list data yang ada saja. “Barang buktinya itu saja,” katanya sambil menunjuk daftar nama-nama barang bukti. Antasari Azhar pernah menyatakan ada sejumlah dokumen penting yang tidak dikembalikan oleh penyidik saat ruangan kerjanya di KPK digeledah penyidik terkait pembunuhan Direktur PT Putra Rajawali

Banjaran (PRB), Nasruddin Zulkarnaen. Pengembalian barang bukti itu dikoordinir Kepala Seksi Intelijen Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan Eri Satriana. Pengembalian itu dilakukan dalam rangka eksekusi Putusan Kasasi Mahkamah Agung yang memerintahkan pengembalian barang bukti kasus Antasari kepada Direktur Pengawasan Internal KPK, Chesna F Anwar (sekarang mantan), Direktur Informasi dan Data KPK, Budi Ibrahim (sekarang mantan) dan Sekretaris Sigid Haryo Wibisono, Setyo Wahyudi. Ketiganya hadir di Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan memenuhi panggilan yang telah dilayangkan pada 6 Mei lalu. “Yang dieksekusi barang bukti yang sudah dibuka di pengadilan,” tutur Yusuf dikutip tempointeraktif.com. Sebelumnya, Jaksa Agung, Basrief Arief, menyatakan akan menelusuri keberadaan dokumen milik Antasari Azhar yang diduga raib saat penggeledahan ruang kerjanya di KPK. q Ant

Sebelumnya perusahaan yang mengajukan penawaran ada delapan, yaitu KSO Adhi-Wika, PT Nindya Karya, PT Pembangunan Perumahan (PP), PT Jaya Konstruksi, PT Hutama Karya, PT Waskita Karya, PT Duta Graha Indah dan PT Tiga Mutiara. Selanjutnya, panitia lelang menetapkan lima perusahaan dinyatakan lolos seleksi yang selanjutnya diberi kesempatan untuk mengikuti proses pengadaan barang dan jasa atas proyek itu. Dari lima perusahaan itu, empat di antaranya adalah BUMN dan satu-satunya perusahaan yang dinyatakan lolos seleksi adalah PT Duta Graha Indah. Empat perusahaan BUMN yang lolos, yaitu KSOAdhi-Wika, PT PP, PT Hutama Karya dan PT Waskita Karya. Selanjutnya, DGI menyatakan mundur dari seluruh proses tender pembangunan gedung itu karena salah satu pimpinannya diduga terkait dengan kasus suap terhadap Sekretaris Menpora. Dengan demikian tinggal empat perusahaan yang seluruhnya BUMN. Ketua DPR, Marzuki Alie, menegaskan bahwa DPR dalam hal ini Badan Urusan Rumah Tangga akan mengesahkan usulan dan kajian gedung baru dari tim perencana pembangunan yang terdiri atas Sekretariat Jenderal DPR dan Kementerian Pekerjaan Umum. “Kan selama ini seratus persen dari Kementerian PU. BURT tinggal ketok palu,” katanya. q Ant

Suap sedot 1 triliun dolar AS Nusa Dua (Espos) Bank Dunia memperkirakan bahwa penyuapan di seluruh dunia senilai sekitar tiga persen perekonomian dunia atau lebih dari 1 triliun dolar AS, yang menunjukkan betapa mengakarnya tindak penyuapan dalam sistem kehidupan. Hal tersebut dikemukakan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dalam pidato kuncinya pada konferensi bertema Shaping a New World: Combating Foreign Bribery in International Business Transactions di Nusa Dua, Bali, Selasa (10/5). “Penyuapan menyebar di sistem perpajakan. Juga di sektor investasi terutama di sektor investasi asing,” katanya. Ia mengatakan bahwa sekitar 150 perusahaan dan perseorangan di lebih dari 10 negara telah didakwa melakukan aksi penyuapan dan menjalani hukuman. “Sekarang, sekitar 250 kasus masih dalam penyelidikan. Namun, upaya itu

belum cukup,” katanya.. Pada kesempatan itu Kepala Negara didampingi antara lain Menteri Hukum dan HAM Patrialis Akbar, Menko Polhukam Djoko Suyanto, Mensesneg Sudi Silalahi dan Menbudpar Jero Wacik. Sementara wacana untuk menghukum pelaku korupsi seperti teroris mendapat respons positif pemerintah. Efek jera yang ditimbulkan pasti lebih besar bila hal tersebut diterapkan. “Itu malah lebih bagus, efek jeranya lebih besar. Tidak hanya untuk di dalam negeri, tidak hanya pemiskinan,” kata Menkum HAM Patrialis Akbar. Menurut Politisi PAN ini, usulan tersebut bisa dimasukkan dalam revisi UU Tipikor. Sebab, dalam UU Keimigrasian, proses revisi sudah selesai dilakukan. “Mungkin nanti di UU Tipikor bisa kami masukkan. Kalau nanti di UU Imigrasi sudah selesai. Yang penting kan ada cantolannya. Kalau kami kait-kaitkan masih mungkin,” sarannya. qAnt/dtc


SOLOPOS

JATENG & DIY

Rabu Wage, 11 Mei 2011

3

PDIP harapkan Pilkada ulang Salatiga (Espos)

Warga Kampung Turusan RT 2/RW VII, Kelurahan Salatiga, Kecamatan Sidorejo, Salatiga, Selasa (10/5), mendadak geger. Seorang kuli bangunan tewas tersetrum saat menggarap rumah dua lantai di kampung itu. Galih, 36, warga Dusun Takan, Desa/Kecamatan Pabelan, Kabupaten Semarang menemui ajal setelah terjatuh dari atap lantai dua bangunan milik Noga Saputra yang sedang dikerjakannya. Korban terpelanting ke tanah begitu tersengat listrik tegangan tinggi dari jaringan listrik yang hanya berjarak sekitar 1 meter darinya. Aparat kepolisian langsung tiba di lokasi kejadian begitu mendapat laporan. Beberapa saksi dibawa ke Mapolres Salatiga untuk dimintai keterangan, di antaranya mandor Sugiyarto. o kha

Oleh: Kaled Hasby Ashshidiqy

Partai berlambang banteng moncong putih dalam lingkaran itu mengklaim menemukan delapan item dugaan pelanggaran yang dilakukan rival mereka, sehingga jago yang mereka usung, pasangan Diah Sunarsasi-Milhous Teddy Sulistio (Dihati), sementara ini kalah dalam hasil penghitungan suara cepat Komisi Pemilihan Umum (KPU). Terpisah, tim kampanye pasangan Yuliyanto-Muh Haris (Yaris) yang sementara ini merengkuh suara terbanyak, meminta agar semua pihak termasuk para pasangan calon lain legawa menerima hasil Pilkada. Dua hari pascapencoblosan, Selasa, DPC PDIP menggelar rapat internal dipimpin ketuanya yang juga calon wakil walikota (Cawawali), Milhous Teddy Sulistio. Ia meminta pengurus dan kader PDIP tidak takut melaporkan dugaan pelanggaran yang dilakukan rival mereka.

Kubu Yaris yakin Pelanggaran yang terpantau PDIP antara lain money politics, penggelembungan suara dan netralitas pegawai negeri sipil (PNS). Tim advokasi dari DPP pun, ujar Teddy, akan turun ke Salatiga mem-backup DPC. Dengan begitu banyaknya dugaan pelanggaran selama Pilkada, PDIP berharap akan ada Pilkada ulang di beberapa TPS (tempat pemungutan suara). ”Nanti yang datang dari DPP Pak Trimedya Panjaitan. Dia datang untuk membantu mengadvokasi adanya kecurangan selama Pilkada.” Di sisi lain, Teddy masih menaruh keyakinan Pilkada ini jadi miliknya. Sebab berdasarkan hasil penghitungan cepat versi PDIP, pasangan Dihati meraih suara terbanyak. ”Selisihnya tujuh persen,” klaimnya. Pada Selasa kemarin, tim kampanye Yaris juga menggelar jumpa pers. Wakil ketua tim, M Fathurrahman, menegaskan kubunya tidak melakukan pelanggaran money politics sebagaimana dituduhkan. Jika PDIP akan menggugat Pilkada karena dianggap sarat kecurangan, menurutnya itu hak mereka. Kendati demikian, tim kampanye Yaris meyakini langkah itu tak akan mengubah kemenangan Yaris, karena mereka anggap tidak ada bukti yang menguatkan tuduhan tersebut. ”Kami menang di semua kecamatan. Datanya ada,” jelasnya. Fathurrahman tak lupa menyampaikan terima kasih kepada seluruh lapisan masyarakat Salatiga yang telah mendukung dan berpartisipasi dalam Pilkada sehingga pesta demokrasi bisa berjalan aman dan lancar. o

Espos/Arif Fajar S

ROKOK TANPA CUKAI—Kepala Satpol PP Grobogan, Daru Wisakti, menunjukkan sejumlah bungkus rokok tanpa cukai atau

bercukai palsu yang ditemukan dalam operasi di empat kecamatan di Kabupaten Grobogan, Selasa (10/5).

Rokok tanpa cukai marak di Grobogan Grobogan (Espos) Peredaran rokok tanpa cukai atau menggunakan cukai palsu masih marak di Kabupaten Grobogan. Terbukti, puluhan rokok polos tersebut ditemukan di empat kecamatan dalam operasi cukai yang dilakukan petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Pemkab setempat. “Jumlahnya puluhan, dan kami menduga masih banyak lagi karena dari operasi di Kecamatan Purwodadi, Toroh, Tawangharjo dan Wirosari ada sekitar 30 jenis rokok tanpa cukai (polosan) atau bercukai palsu,” terang Kepala Satpol PP Grobogan, Daru Wisakti, kepada Espos , Selasa (10/5). Kendati menemukan pedagang yang menjual rokok polosan atau

bercukai palsu, Satpol PP tak bisa berbuat banyak karena mereka tidak punya wewenang memberi sanksi. Diduga, kendala itulah yang menjadikan peredaran rokok tanpa cukai atau bercukai palsu tetap marak di Grobogan. “Kami tidak memiliki kewenangan memberikan sanksi. Satpol PP hanya sebatas mendata dan melaporkan temuan. Soal sanksi, sepenuhnya jadi kewenangan Direktorat Jenderal Bea Cukai,” sambung Daru.

Berikan pembinaan Meski tak memiliki kewenangan memberi sanksi, lanjut Daru, pihaknya tetap memberikan pembinaan kepada para pedagang yang menjual rokok tanpa cukai atau bercukai palsu. “Pedagang kami beri pemahaman,

ada sanksi pidana jika menjual rokok tanpa cukai atau cukai palsu yakni hukuman penjara lima tahun dan atau denda 10 kali lipat dari nilai cukai yang seharusnya dibayar.” Sanksi juga diterapkan kepada mereka yang menimbun, menyediakan, menyerahkan, menawarkan, menyimpan, memiliki, menukar, memeroleh atau memberikan barang kena cukai, rokok, yang tidak dilekati pita cukai, polos dan atau yang menggunakan pita cukai palsu. “Kami menduga masih banyak lagi rokok tanpa cukai atau bercukai palsu di kecamatan lain di luar empat kecamatan yang sudah jadi sasaran operasi. Makanya, kami akan gelar operasi yang dibiayai dana bagi hasil cukai tembakau (DBHCT) sampai 46 kali,” tandas Daru. o rif

Ada gambar porno di HP pelajar Grobogan (Espos)

Espos/Arif Fajar S

TERJARING RAZIA—Pelajar yang terjaring razia di sejumlah tempat di Kota Purwodadi, Selasa (10/5), diminta membuat surat pernyataan. Sebanyak 30 pelajar terjaring dalam razia itu.

Pengungsi Merapi meratap Sleman (Espos) Korban lahar dingin Merapi yang mengungsi ke Dusun Ngerdi, Desa Sindumartani, Kecamatan Ngemplak, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta saat ini mulai kehabisan logistik untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari. ”Saat ini, dari sekitar 200 pengungsi di dusun ini, kekurangan logistik yang paling dirasakan yakni minimnya stok beras, sayuran dan air minum,” keluh Ketua RT 2 Dusun Ngerdi sekaligus koordinator pengungsi, Partono, ketika menerima kunjungan Fraksi PDIP DPRD Sleman, Selasa (10/5). Menurut dia, kebutuhan susu bayi dan makanan penunjang saat ini juga tidak tersedia. Ketua DPRD Sleman, Kuswanto, meminta pemerintah segera mencukupi kebutuhan para pengungsi. ”Kami juga berharap semua pihak dapat menyalurkan bantuan agar beban pengungsi berkurang.” o Ant

Tersengat listrik, kuli bangunan temui ajal Salatiga (Espos)

DPC PDIP Salatiga, Selasa (10/5), meminta pengurus dan kadernya mendata kecurangan pasangan calon lain pada pemilihan kepala darerah (Pilkada), Minggu (8/5). l

Kronik

Polisi menemukan gambar porno yang disimpan di handphone (HP) seorang pelajar yang terjaring razia, Selasa (10/5), di sejumlah tempat di Kota Purwodadi. Dari razia yang digelar di Terminal Purwodadi, kompleks Masjid Jabal Khoir Simpang Lima Purwodadi dan tempat PlayStation (PS) di Cebok, Purwodadi polisi menemukan 30 pelajar SMA dan SMP tengah berkeliaran. Puluhan pelajar itu berasal dari SMK Pancasila, SMK Kristen,

SMK Pemnas, SMK Muhammadiyah, SMK Yatpi Godong, SMA Muhammadiyah dan SMP Pancasila. Mereka diminta naik ke truk kemudian dibawa ke Mapolres Grobogan untuk didata dan dibina. Saat pembinaan, petugas meneliti barang-barang bawaan pelajar yang dirazia. Tidak ada Narkoba atau benda lain yang mencurigakan. Namun, ketika meneliti content HP, polisi menemukan gambar porno dari HP salah satu pelajar. Para pelajar itu lantas diminta membuat surat pernyataan dan diberi pengarahan.

Orangtua pelajar yang terjaring razia juga diminta datang untuk diberi tahu dan diberi pengarahan. Kapolres Grobogan, AKBP Yohanes Ragil Heru Susatyo, melalui Kasat Binmas AKP Sudarwati mengatakan kegiatan tersebut merupakan tindak lanjut dari laporan masyarakat melalui layanan pesan singkat atau SMS. “Sebagian besar siswa kelas tiga. Mereka sebenarnya sudah pulang, tapi tidak langsung ke rumah sehingga menimbulkan pandangan kurang baik dari masyarakat,” tegasnya. o rif

3 Mantan legislator belum kembalikan motor dinas Grobogan (Espos) Tiga mantan anggota DPRD Grobogan masa bakti 2004-2009, hingga kini belum juga mengembalikan sepeda motor dinas yang mereka bawa, kendati sudah diminta secara baik-baik oleh Sekretariat Dewan (Setwan) setempat. Tak mau menyerah, Setwan akan bersikap tegas untuk bisa menarik kembali sepeda motor aset negara tersebut. Bahkan, jika perlu dilakukan pengambilan paksa berkoordinasi dengan Polres dan petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Pemkab Grobogan. Menurut Kabag Umum Setwan Grobogan, Tri Wahyudi Joko Purnomo, Selasa (10/5), tiga man-

tan legislator yang belum mengembalikan motor dinas adalah Tri Budiarto dan Basuki (dari PDI Perjuangan) serta Zainal Ismi (dari PAN). “Kami akan lakukan penarikan paksa sepeda motor tersebut. Sebab, upaya penarikan secara baik-baik dengan cara menyurati ketiga mantan anggota Dewan tersebut maupun melalui partai, tidak ada tanggapan dan malah terkesan diremehkan,” tegas Joko. Padahal, lanjutnya, tiga sepeda motor Honda Karisma itu akan digunakan dan difungsikan sebagai fasilitas pegawai teknis di lingkungan DPRD. Yang lebih mengherankan lagi, ujar Joko, selain tidak mau mengembalikan sepeda motor aset Pemkab Grobogan, ti-

ga mantan anggota Dewan itu tak pernah mengajukan perpanjangan STNK. “Sudah tidak mau mengembalikan, tidak juga beriktikad baik mengajukan perpanjangan STNK. Ini jelas menyusahkan kami, makanya akan kami ambil tindakan penarikan paksa,” jelas Joko. Penarikan kendaraan dinas juga diberlakukan terhadap anggota Dewan 2009-2014 yang menerima fasilitas mobil dinas Toyota Rush. Berdasarkan data Setwan, anggota Dewan pemegang mobil dinas Toyota Rush ada empat ketua komisi, tujuh ketua fraksi (satu belum dapat-red), ketua Badan Kehormatan dan ketua Badan Legislasi. o rif

Wong Delanggu tewas terserempet KA Prameks

Jogja (Espos)

Seorang perempuan pedagang pakaian tewas terserempet Kereta Api (KA) Prambanan Ekspres atau Prameks yang melaju dari arah Solo menuju Kutoarjo di sekitar Pasar Talok, Kecamatan Gondokusuman, Kota Jogja, Selasa (10/5) pukul 06.30 WIB. Korban diketahui bernama Sri Hartini, 40, warga Butuhan, Kecamatan Delanggu, Jateng yang sering memasok pakaian ke pedagang di Pasar Talok. ”Kami sudah berteriak mengingatkan tapi mungkin korban tidak mendengar,” kata Hartono, saksi mata. Ditemui di tempat kejadian perkara (TKP), Hartono menuturkan pada saat kejadian, di jalur lain juga sedang melintas KA Bengawan dari Jakarta menuju Solo. Jenazah korban kemudian dibawa ke Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Dr Sardjito, Jogja. Kepala Humas PT Kereta Api Daerah Operasional (Daops) VI/Yogyakarta, Eko Budiyanto, mengatakan dari kejadian tersebut, untuk kesekian kalinya masyarakat diminta agar berhati-hati karena sebenarnya di sekitar rel kereta api merupakan kawasan yang harus steril dari lalu lalang warga. Ia juga berharap warga tidak merusak pagar pembatas di sisi kanan dan kiri rel kereta api sebagai jalur pintas warga antarkampung karena fungsi pagar pembatas itu sebagai pengaman. Rel kereta api di kawasan Baciro itu memisahkan dua kampung, masing-masing Gendeng dan Sapen. o Ant


SOLOPOS

GAGASAN

4

Rabu Wage, 11 Mei 2011

Dekonstruksi partai politik

Tajuk

Menyindir pemerintah

Muhammad Aziz Hakim

Warga Kabupaten Grobogan berinsiatif menggalang Gerakan Koin Peduli Jalan Lubang Grobogan. Gerakan yang diluncurkan Jumat (6/5) lalu itu bertujuan menggugah kesadaran masyarakat Grobogan untuk berpartisipasi aktif membantu Pemkab setempat memperbaiki jalan rusak. Para pemrakarsa gerakan bertekad mengumpulkan koin seberapa pun nilainya. Jumlah nominal tidak menjadi target utama, karena mereka lebih mementingkan menggugah kepedulian masyarakat lewat gerakan sosial. Upaya mereka juga tidak mengandung muatan politik. Jadi tidak ada upaya mendiskreditkan pihak mana pun, termasuk Pemkab Grobogan. Demikian pernyataan pemrakarsa gerakan itu. Gerakan koin peduli jalan rusak di Grobogan ini adalah fenomena kesekian kemunculan spontanitas rakyat merespons realitas sosial di sekitar mereka. Gerakan ini sama sebangun dengan gerakan koin sastra untuk menyelamatkan Pusat Dokumentasi Sastra HB Jassin, gerakan koin untuk menyelamatkan TKI yang telantar di Arab Saudi, gerakan koin untuk membantu Bilqis, gerakan koin untuk membantu Prita Mulyasari dan gerakangerakan sejenis lainnya. Kami berpendapat, munculnya gerakan pengumpulan koin dari masyarakat adalah wujud kegagalan pemerintah dan atau penguasa merespons realitas yang terjadi di tengah masyarakat. Persoalan jalan rusak, pelayanan kesehatan, perlindungan warga negara dan persoalan hajat hidup orang banyak lainnya sebenarnya telah tegas dinyatakan sebagai tugas dan kewajiban negara. Pernyataan penggagas gerakan koin untuk jalan bahwa itu adalah gerakan murni tanpa mendiskreditkan siapa pun, menurut kami adalah bentuk sindiran paling telak kepada pemerintah. Gerakan pengumpulan koin lainnya juga bersifat menyindir pemerintah dan atau penguasa yang memang lalai terhadap realitas yang terjadi di tengah rakyat. Rakyat berhak dan wajib menyindir dan mengingatkan pemerintah yang lalai atas kewajibannya memenuhi hak dan hajat hidup warga negara dan orang banyak. Ironisnya, dalam pemberitaan media massa, kita banyak membaca, melihat dan mendengar para elite pemerintahan dengan mudah mengalokasikan anggaran pembelian mobil dinas, anggaran untuk kunjungan kerja, anggaran untuk pembangunan gedung, anggaran untuk honor proyek ini dan proyek itu dan lain sebagainya. Sementara di sisi lain, jalan rusak, jembatan putus, pelayanan kesehatan yang karut-marut, pendidikan yang semakin mahal dan realitas lainnya yang tak berpihak pada orang miskin terus saja terjadi di sana-sini. Pertanyaan kami adalah, masih efektifkan model-model sindiran seperti itu untuk memperingatkan pemerintah dan atau penguasa? Jangan-jangan, semakin sering disindir, pemerintah dan penguasa kita justru semakin bebal. Kami meyakini sekecil apa pun gerakan protes rakyat atas sikap abai dan lalai pemerintah potensial memunculkan gerakan rakyat yang lebih besar. Pemerintah dan atau penguasa harus responsif atas protes, kritik dan saran yang muncul dari rakyat. Rakyat rela kekuasaan dipegang para elite politik dan pejabat negara. Rakyat hanya butuh pemihakan riil atas kepentingan mereka. Jalan rusak, pelayanan kesehatan murah dan efisien, pendidikan murah dan lainnya yang berkait dengan hajat hidup orang banyak adalah hak rakyat dan kewajiban pemerintah dan atau penguasa untuk memenuhinya. Jika ini terealisasi, sindiran dari rakyat takkan muncul. q

Nuwun Sewu l Rancangan gedung baru DPR berbentuk gerbang aspirasi raksasa akan diubah desainnya. — Aspirasi rakyat minta dibatalkan, bukan diubah. l Antisipasi penyakit pes, Dinkes Boyolali memasang 1.250 jebakan tikus. — Yang sulit dijebak tikus berdasi n

Kang Mase

Kamus Espos Amir: Kata sapaan kepada anak raja; pemimpin yang memerintah sebuah negeri; pemimpin yang dipercaya mengetuai suatu pekerjaan. Contoh: Amir Jamaah Anshorut Tauhid (JAT), Abu Bakar Ba’asyir, dituntut hukuman penjara seumur hidup oleh jaksa penuntut umum (SOLOPOS, 10 Mei, Hal 1). Sumber: KBBI; 2008; 52. Ikon: Lukisan, gambar, gambaran pada panel kayu yang digunakan dalam kebaktian gereja Kristen Ortodoks; gambar atau simbol kecil pada layar komputer yang melambangkan sesuatu (program, peranti, dan sebagainya) yang diaktifkan dengan cara diklik; tanda atau lambang kepopuleran. Contoh: Saya dijadikan ikon teroris Indonesia…(SOLOPOS, 10 Mei, Hal 1). Sumber: KBBI; 2008; 522. q

Mahasiswa Magister Ilmu Hukum Universitas Indonesia Pengurus Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor

P

olitical parties created democracy. Pernyataan Schattscheider (1942) itu menggambarkan betapa partai politik (Parpol) memegang peran signifikan bagi demokrasi. Kualitas demokrasi ditentukan sejauh mana kadar kualitas Parpol. Bagaimana kualitas demokrasi jika ditopang oleh Parpol yang dibentuk dan dikelola secara serampangan dan ‘asal jadi’? Jawabannya sudah pasti kualitas demokrasi sangat lemah dan hanya berujung demokrasi prosedural, demokrasi abal-abal. Saat ini seluruh Parpol dan calon Parpol disibukkan dengan gawe besar verifikasi dan pendaftaran. Adalah UU No 2/2011 tentang Perubahan UU No 2/2008 tentang Partai Politik yang memaksa Parpol dan calon Parpol berjibaku sejak dini mempersiapkan struktur sampai tingkat kecamatan. Ketentuan dalam UU itu cukup berat. Seluruh Parpol jika ingin bertahan atau akan berdiri harus memiliki kepengurusan di seluruh provinsi, 75% di kabupaten/kota setara dengan 392 kabupaten/kota, dan 50% di tingkat kecamatan setara yang dengan 3.280 kecamatan. Sangat berat, bahkan bagi Parpol yang sudah eksis. Pada titik inilah momen krusial bagi Parpol dan demokrasi itu

sendiri. Saat ini merupakan saat pembentukan Parpol baru dan masa ketika Parpol lama menata ulang struktur hingga tingkat paling rendah. Sejauh mana Parpol dan calon Parpol menyiapkan infrastruktur dan strukturnya akan menentukan kualitas masa depan demokrasi. Jika hanya sebatas menyiapkan struktur belaka guna memenuhi persyaratan formal tanpa peduli terhadap infrastruktur dan kualitas kepengurusan, demokrasi substansial yang digadang-gadang pun tinggal asa belaka. Dan sepertinya, fenomena sekadar ”ada” struktur untuk memenuhi syarat formal jamak ditemui di berbagai Parpol, bahkan bisa disebut seluruh Parpol. Di sinilah letak pentingnya dekonstruksi Parpol. Dekonstruksi Parpol menyangkut empat hal, yakni ideologi Parpol, rekrutmen kader dan pola kaderisasi, fundrising dan sikap politik. Keempatnya saling terkait satu dengan yang lain. Pertama, ideologi Parpol. Konstruksi Parpol dewasa ini dibangun bukan atas dasar kesamaan ide dan gagasan yang mewujud satu tujuan, harapan dan tindakan dalam mengelola negara. Konstruksi Parpol saat ini berdiri di atas kepentingan-kepentingan pragmatik elite Parpol. Realitas itu menunjukkan penuntun gerak langkah Parpol bukanlah ideologi, melainkan kepentingan politik pragmatik sesaat. Dekonstruksi Parpol pada ranah ideologi harus dilakukan. Ideologi harus ditempatkan sebagai penuntun sikap dan gerak

Pos Pembaca Promosi yang mengecewakan Hari Minggu (8/5) siang saya membeli oven microwave merk Sharp di Hypermart Solo Square. Saya memilih salah satu tipe yang dipajang di rak karena tertarik dengan program diskon dan promosi yang ditawarkan untuk tipe itu, di antaranya bunga 0% jika pembayaran menggunakan kartu kredit salah satu bank. Namun, saya mengalami sejumlah masalah yang mengesalkan. Pertama, setelah menunggu agak lama, pramuniaga perempuan yang bertugas keluar dari gudang dan berkata kardus untuk oven yang saya pilih tidak ditemukan dan dia menyarankan agar saya memilih oven tipe lain. Saya menolak karena bukan itu yang saya inginkan. Pramuniaga itu kemudian menyatakan akan mencoba mencarikan kardus itu lagi. Saya dibiarkan menunggu selama lebih kurang 30 menit tanpa ada keterangan apa pun. Ketika pramuniaga itu keluar lagi dan saya tanyakan hasilnya, dia menjawab bahwa kardus masih belum bisa ditemukan. Bahkan dia berkata,”Silakan jika ibu mau ikut mencari,” saat saya mengeluhkan lamanya waktu tunggu saya. Saya meminta bertemu dengan manajer on duty dan pramuniaga itu pun memanggilkan seseorang. Manajer itu ternyata tidak bisa memberikan solusi soal kardus itu, hingga akhirnya saya berkata,“Silakan bungkus dengan kardus apa pun, yang penting oven itu bisa saya bawa dengan terbungkus.” Barulah sang manajer mengiyakan dan mempersilakan saya berbelanja seraya menunggu pembungkusan. Kedua, saat saya hendak membayar dengan kartu kredit bank yang sesuai dengan promosi, ternyata mesin EDC di kasir bagian elektronik tidak berfungsi. Petugas meminta saya mengguna-

politik Parpol. Kedua, rekrutmen kader dan pola kaderisasi. Fenomena ”naturalisasi” atau bailout—istilah MS Kaban—kader Parpol lain oleb Parpol tertentu begitu marak. Ini menandakan sistem rekrutmen dan pola kaderisasi Parpol cukup memprihatinkan. Parpol ibarat kawah candradimuka yang digunakan untuk menggembleng kader-kader potensial yang diproyeksikan menduduki jabatan-jabatan politik negara, baik dalam skala nasional maupun regional. Pola kaderisasi Dalam membentuk kader yang ”siap tanding”, kaderisasi adalah hak yang mutlak dilakukan oleh Parpol. Parpol dengan pola kaderisasi yang rapi disertai penjenjangan kader yang memadai, dan komitmen yang tinggi terhadap kaderisasi akan menelorkan kader-kader mumpuni dan siap menduduki jabatan-jabatan politik. Fenomena ”naturalisasi” atau bailout kader Parpol menunjukkan Parpol mengalami disfungsi pada political recruitment. Dekonstruksi pada ranah inipun mutlak diperlukan. Ketiga, fundrising. Faktor pendanaan adalah masalah klasik yang menjadi penyakit seluruh Parpol. UU No 2/2011 menyebutkan sumber keuangan Parpol berasal dari iuran anggota, sumbangan yang sah menurut hukum dan bantuan keuangan dari APBN/APBD. Selama ini, Parpol lebih banyak mengandalkan bantuan keuangan dari APBN/APBD dan ”mengakali” sumbangan pihak lain sehingga sah menurut hukum.

Sebenarnya ada satu potensi yang belum atau enggan digarap oleh Parpol, yakni iuran anggota. Padahal jika potensi ini dimaksimalkan, justru dapat mendorong profesionalisme Parpol. Otimalisasi iuran anggota akan merekatkan partai dengan kadernya, meskipun memiliki konsekuensi yang tidak ringan, yakni pengurus Parpol harus menunjukkan performa optimal dalam pengelolaan partai serta konsisten terhadap ideologi yang telah disepakati bersama. Pada konteks inilah, dekonstruksi fundrising Parpol harus dilakukan supaya tidak mengganggu profesionalitas kinerja kader Parpol yang kebetulan menduduki jabatan politik tertentu di lembaga/institusi negara. Keempat, sikap politik. Perilaku Parpol berkaitan erat dengan sistem kepartaian yang berlaku di Indonesia. Studi Kuskridho Ambardi menyimpulkan ada dua tipe perilaku Parpol, yakni perilaku pantai dalam sistem kepartaian kompetitif dan perilaku partai dalam sistem kepartaian terkartelisasi. Ciri dari perilaku partai dalam sistem kepartaian yang kompetitif adalah ideologi dan program partai merupakan faktor penting dalam menentukan perilaku partai, cenderung membentuk koalisi berdasarkan ideologi atau program, terdapat oposisi dengan demarkasi yang relatif jelas, hasil Pemilu memiliki dampak terhadap perilaku pantai dan dalam menangani isu-isu kebijakan dijalankan oleh masingmasing partai.

Adapun ciri dari perilaku partai dalam sistem kepartian terkartelisasi adalah ideologi partai menjadi nonfaktor dalam menentukan perilaku partai, dalam membentuk koalisi partai bersikap promiscuous alias serba boleh, oposisi tidak dapat diidentifikasi, hasil-hasil Pemilu nyaris tidak berdampak pada perilaku partai dan partai cenderung bertindak dalam satu kelompok (Kuskridho Ambardi, 2009). Dari kedua ciri perilaku partai tersebut, bisa dipastikan perilaku Parpol di Indonesia saat ini adalah perilaku yang terkartelisasi. Ideologi dikesampingkan, berganti kepentingan pragmatis sesaat. Hal ini terkalt dengan tidak tuntasnya permasalahan klasik, fundrising Parpol. Pun tidak selesainya ideologisasi kader Parpol pada pola kaderisasi. Artinya ujung dari keabnormalan Parpol dalam membangun dirinya adalah inkonsistensi sikap antara ideologi, ide dasar bersama, tujuan bersama dan aksi bersama, dengan sikap-sikap politik yang dilakukan. Oleh karena itulah, dekonstruksi secara menyeluruh dalam proses membentuk dan menata ulang Parpol merupakan tugas bersama dalam rangka mewujudkan demokrasi yang sebenar-benarnya. Dan kini adalah saat yang tepat mengingat paksaan verifikasi dari ketentuan UU No 2/2011. Atau jika tidak dilakukan dekonstruksi, maka kekhawatiran Robert Michels akan terbukti, bahwa Parpol pada akhirnya hanya akan membentuk oligarki (1984). Wallahu a’lam. q

Setiap naskah Pos Pembaca yang dikirim harus disertai fotokopi kartu identitas yang masih berlaku.

kan kartu lain. Saya menolak karena jika menggunakan kartu bank lain maka promosi bunga 0% kartu kredit tidak bisa didapatkan. Dengan nada membentak dan sikap tubuh yang tidak ramah si petugas menyatakan bahwa mesin EDC rusak dan tak bisa dipakai untuk kartu bank yang dimaksud. Saya sangat kesal dengan kedua kejadian itu. Apakah jajaran Hypermart tidak pernah dilatih soal pelayanan dan tidak punya kesadaran bahwa pelanggan harus diberi solusi saat ada masalah dan dilayani dengan ramah? Terkait mesin EDC yang rusak, jika mesin itu mengganggu program promosi yang diberikan, kenapa tak ada solusi lain seperti menggunakan mesin EDC di konter lain atau membatalkan sama sekali program promosi itu? q Endang EN Puri Asri Pratama 1-G, RT 04 RW01 Gentan, Baki, Sukoharjo

Tanggapan penelitian dana abadi RT

ada di bawah koordinator tiap kecamatan, sedangkan penanggung jawab kegiatan ada di Bappeda. Kami akan mengecek dan mengecek silang dengan masing-masing pelaksana dan berusaha untuk melakukan perbaikan agar datadata sesuai dengan kondisi sebenarnya. Sekali lagi kami ucapkan terima kasih atas masukannya. q Bappeda Kota Solo Email: ekonomi.bappeda@yahoo.com

Alun-alun Karanganyar perlu WC umum Alun-alun Karanganyar tiap hari Minggu pagi ramai oleh orang-orang yang berolah raga. Ini sesuatu yang patut diberi apresiasi positif, karena masyarakat Karanganyar mau memanafaatkan fasilitas di tempat tinggal mereka untuk kegiatan-kegiatan positif. Namun, sangat disayangkan ada yang kurang dan belum disediakan di alun-alun tersebut, yakni WC umum. Hal ini saya katakan demikian, karena ada orangorang yang beraktivitas di situ kemudian membuang air kecil di sekitar taman-taman di alun-alun. Bukankah itu akan merusak citra Alun-alun Karanganyar dan menimbulkan bau yang tak sedap? Saya mengusulkan Pemkab Karanganyar membangun WC Umum di sekitar Alun-alun Karanganyar. Di kawasan Stadion Manahan Solo sudah ada WC umum, sehingga tak perlu membuang air kecil secara sembarangan. q

Terima kasih sekali atas koreksi dari Saudara Edi Daun terkait kegiatan penelitian penggunaan dana abadi RT yang dilakukan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Solo. Partisipasi masyarakat dalam bentuk informasi sangat bermanfaat bagi Pemerintah Kota Solo khususnya Bappeda. Kami menyadari sebagus apapun program kegiatan yang dilaksanakan akan Agus Rianto sangat sulit mencapai sasaran tanJosroyo, Jl Imam Bonjol D pa keterlibatan masyarakat. 110, Jaten, Karanganyar Penelitian dana RT dilakukan dengan melibatkan Tim Monitoring dan Evaluasi (Monev) dan fasilitator yang telah dibentuk di setiap Kelurahan. Tim telah dibekali dengan bimbingan teknis (Bintek) tentang fasilitator dan Monev. Setelah menonton berita TV Tim Monev dan fasilitator ber- bahwa semua orang (umur be-

Mengurus akta kelahiran

rapa pun) wajib memiliki akta kelahiran, saya berusaha mengurus agar saya tidak mengalami kesulitan di belakang hari. Sengaja saya urus sendiri karena saya ingin mengetahui seberapa mudahnya. Sepekan sebelum hari Natal 2010 saya datang ke Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Solo di selatan sebelah Stadion Sriwedari. Ternyata amat ramai, penuh sesak seperti di pasar. Saya berhasil mendapat selembar (rangkap dua) formulir Pencatatan dan Pemberitahuan Kelahiran di Surakarta yang berisi 30 pertanyaan yang wajib diisi dengan benar, lengkap dengan lampiran-lampiran yang diperlukan. Saya juga mendapatkan selembar panduan Persyaratan Akta Kelahiran. Ternyata pengisiannya tidak semudah yang saya bayangkan. Oleh petugas diterangkan program mengurus akta lahir ini tidak ditutup pada akhir Desember 2010 tetapi diperpanjang. Saya dianjurkan datang lagi pada Januari 2011 karena masih dilayani pada permulaan 2011. Untuk pasangan muda yang baru saja punya anak mungkin mudah. Tetapi saya ini mengurus untuk diri saya sendiri dan istri yang semuanya sudah Lansia. Mana mungkin saya punya buku nikah orangtua dan mertua yang sudah puluhan tahun lalu meninggal dunia? Atau surat keterangan dari yang menyaksikan dan atau yang membantu proses kelahiran kami yang sudah ber-KTP seumur hidup. Untuk pencacatan kelahiran ”terlambat pencatatan” perlu melampirkan foto kopi ijazah bagi anak yang sudah tamat pendidikan sekolah. Ijazah sarjana tidak diperlukan. Justru ijazah SD, SMP atau SMA malah berlaku karena di ijazah SD/SMP/SMA tercantum nama bapak. Sedangkan ijazah sarjana tidak ada nama bapak. Jika ada kesulitan untuk menguatkan nama orangtua, silakan pakai akta nikah karena di situ ada nama bapak.

SOLOPOS

Pemimpin Umum: Prof Dr H Sukamdani S Gitosardjono—Wakil Pemimpin Umum: Danie H Soe’oed—Pemimpin Redaksi: Y Bayu Widagdo—Wakil Pemimpin Redaksi: Suwarmin—Pemimpin Perusahaan: Bambang Natur Rahadi—Redaktur Senior: Mulyanto Utomo—Redaktur Pelaksana: Anton W Prihartono—Sekretaris Redaksi: Sri Handayani—Redaktur: Abu Nadhif, Alvari Kunto Prabowo, Anik Sulistyawati, Astrid Prihatini Wisnu Dewi, Danang Nur Ihsan, Erwina Tri S, Haryono Wahyudiyanto, Ichwan Prasetyo, Ivan Indrakesuma, Mugi Suryana, Rahmat Wibisono, Rini Yustiningsih, Riyanta, R Bambang Aris S, Syifaul Arifin, Tri Wiharto, Verdy Bagus Hendratmoko, Yonantha Chandra Premana—Manajer Litbang dan Pusdok: Sholahuddin—Staf Redaksi: Adib M AsDiterbitkan oleh PT Aksara Solopos far, Aeranie Nur Hafnie, Ahmad Hartanto, Akhmad Ludiyanto, Ayu Prawitasari, Damar Sri Prakoso, Dina Ananti Sawitri Setyani, Eni Widiastuti, Eri Maryana, Fetty Surat izin: SK Menpen No. 315/SK/MENPEN/ SIUPP/12 Agustus 1997 Permatasari, Hijriyah Al Wakhidah, Imam Yuda Saputra, Iskandar, Kurniawan, Lutfiyah, M Khodiq Duhri, Nadhiroh, Niken Ari P, Ponco Suseno,Rohmah Ermawati, Septhia Ryanthie, Tutut Indrawati, Yus Mei Sawitri; Boyolali: Ahmad Mufid Aryono; Klaten: Aries Susanto; Karanganyar: Farid Syafrodhi, Indah Septiyaning W, Triyono; Wonogiri: Suharsih, Trianto Hery Suryono; Sragen: Tika Sekar Arum, Tri Rahayu; Sukoharjo: Hanifah Kusumastuti, Oriza Vilosa; Semarang: Insetyonoto; Salatiga: Kaled Hasby Ashshidiqy; Grobogan: Arif Fajar S; Foto: Agoes Rudianto, Burhan Aris Nugraha, Sunaryo Haryo Bayu; Asisten Manajer Lay Out: Fajar Hari S; Tim Pengembangan Redaksi: Niken Pupy S. Penerbit: PT Aksara Solopos—Direksi: Lulu Terianto (Presiden Direktur), Danie H Soe’oed (Direktur), Bambang Natur Rahadi (Direktur)—General Manajer Iklan: Muryanti Setyandari—Manajer Iklan: Wahyu Widodo—Manajer Sirkulasi & Kehumasan: Amir Tohari—Manajer Promosi & EO: Rahayu Mulyaningsih —Alamat Redaksi/Perusahaan: Griya SOLOPOS Jl Adisucipto No 190 Solo 57145 Telp (0271) 724811 (hunting), Faks Redaksi (0271) 724833, Faks Perusahaan (0271) 724850—Pengaduan Iklan dan Sirkulasi: (0271) 724811; —Iklan Perwakilan Jakarta: Andri Tri Sasongko, Wisma Bisnis Indonesia Lt 5-8 Jl KH Mas Mansyur No 12A Karet Tengsin,Tanah Abang Jakarta Pusat 10220, Telp (021) 70889232, 57901023 ext 729 Faks (021) 57901024—Perwakilan Semarang: Jl Sompok Baru No 79 Semarang Telp (024) 8442852;—Rekening Bank: Bank BCA Cabang Singosaren 153-0194708, Bank BNI Cabang Slamet Riyadi No Rek AC 28035567 Atas nama PT. Aksara Solopos—Harga Langganan: Rp. 60.000/ bulan—Tarif Iklan: Display Hitam Putih Rp 15.500/mm kolom, Berwarna Rp 27.500/mm kolom, Kolom Rp 11.000/mm kolom. Baris Rp 11.000 (minimal 2 baris), Keluarga Hitam Putih Rp 9.500/mm kolom, Berwarna Rp 12.000/mm kolom—E-mail iklan: iklan@solopos.co.id—E-mail: redaksi@solopos.co.id, redaksi@solopos.com—Homepage: www.solopos.co.id

Jika tidak punya surat lahir dapat menggunakan dua orang saksi yang umurnya di atas kita dan harus disahkan oleh lurah, disertai foto kopi KTP saksi dan ditandatangani di atas meterai Rp 6.000. Meterai Rp 6.000 ini diperlukan banyak, misalnya untuk kenal lahir, surat pernyataan dan sebagainya. Satu orang perlu sekitar lima atau enam meterai tempel. Untuk permohonan akta lahir ini tidak dikenakan biaya administrasi, alias gratis. Hanya perlu membeli meterai saja. Peribahasa menyatakan ”malu bertanya sesat di jalan”. Untuk mengurus akta lahir ini tidak boleh malu bertanya. Setelah beberapa kali mondar-mandir karena masih saja ada persyaratan yang kurang lengkap, akhirnya saya dibantu Pak Frans dan Pak Joko Margono. Para petugas ini dengan ramah dan sopan membantu saya. Mereka tersentuh hatinya melihat Lansia yang mondar-mandir ke kantornya, tetapi belum beres juga. Alhamdulilah pada 14 Januari 2011 berkas selesai diproses. Tinggal menunggu surat asli yang kabarnya baru akan keluar setelah satu bulan. Pertengahan dan akhir Maret saya tanyakan tetapi ternyata belum jadi. Alhamdulilah pada pekan kedua April benar-benar selesai. Akta lahir mutlak diperlukan antara lain untuk mendaftar sekolah, melamar pekerjaan, membuat paspor dan sebagainya. Saya kurang paham apakah Gayus Tambunan yang menggunakan nama Eko pada paspornya juga punya akta lahir dengan proses seperti ini, ataukah data yang dilampirkan palsu. Semoga pengalaman ini bermanfaat bagi masyarakat yang akan mengurus akta lahir sehingga akan siap mental dan dapat mempermudah urusan. Saran saya, uruslah sendiri, jangan menyuruh orang lain. Terima kasih. q Soenoto Pringgohardjo Jl Punggawan No 39, Solo

Dalam melaksanakan tugas jurnalistik, wartawan SOLOPOS dilengkapi identitas dan tidak diperbolehkan menerima pemberian dalam bentuk apapun. Jika pada kesempatan pertama wartawan tidak dapat menolak pemberian, maka pemberian tersebut akan dikembalikan melalui Sekretariat Redaksi dan diumumkan di harian ini setiap edisi Senin. Artikel yang dikirim ke redaksi hendaknya diketik dengan spasi ganda maksimal 6.000 karakter, disertai riwayat hidup (curriculum vitae) singkat tentang penulis dan nomor rekening disertai NPWP (jika ada). Apabila lebih dari dua pekan artikel yang diterima belum diterbitkan tanpa pemberitahuan lain dari redaksi, penulis berhak mengirimkannya ke media lain. Setiap tulisan yang dimuat merupakan pendapat pribadi penulis. Artikel yang dimuat merupakan hak redaksi SOLOPOS dan dapat diterbitkan di media lain yang tergabung dalam Jaringan Informasi Bisnis Indonesia.


SOLOPOS

EKONOMI BISNIS

Rabu Wage, 11 Mei 2011

5

Agustus, tiket Prameks Rp 11.000 PT Kereta Api (KA) Indonesia memastikan tarif kereta Prameks naik dari Rp 9.000 menjadi Rp 11.000 per 1 Agustus 2011.

Saya sudah bekerja mencari nafkah dengan menjajakan gorengan serta nasi kucing selama 17 tahun. Di Kampung Baru ini saya hanya hidup dengan anak semata wayang. Penghasilan saya hanya saya tujukan bagi anak saya. Berjualan gohaw rengan memang penghasilannya sedikit. Tetapi, Alhamdulillah penghasilan itu mencukupi semua kebutuhan. Saya sering menjajakan gorengan kepada ibu-ibu pegawai di Balaikota. Kalau di Balaikota tidak ada agenda, rasanya hasil penjualan saya tidak maksimal. Sepi sekali. Keuntungan hanya berkisar Rp 20.000 per hari. Tapi, kalau ibu-ibu pegawai ada di kantor semua, keuntungan bisa mencapai Rp 25.000 per hari. Gorengan ini saya goreng sendiri. Tapi, ada juga yang saya beli di Pasar Gede. haw

Oleh: Hijriyah Al Wakhidah

Staf Kepala Stasiun Purwosari Solo, Jaka Mulyana, kepada Espos, Selasa (10/5), menyampaikan kepastian kenaikan tarif Prameks tersebut diterima setelah ada telegram dari Direksi No D6/76 tanggal 6 Mei 2011. Dalam telegram tersebut, dituliskan tarif Prameks Solo-Jogja naik dari Rp 9.000 per penumpang menjadi Rp 11.000 per penumpang. Solo-Kutoarjo naik dari Rp 18.000 per penumpang menjadi Rp 20.000 per penumpang. Seperti diketahui sebelumnya, kenaikan tarif Prameks mendesak dilakukan PT KA Indonesia karena adanya kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM). “Pekan lalu kami masih melakukan kajian. Tapi setelah ada telegram dari direksi, Prameks jadi naik per 1 Agustus,” tambah Pejabat Humas PT KA Indonesia Daops VI Jogja, Eko Budiyanto. Eko kembali mengatakan, harga BBM industri saat ini sudah naik menjadi Rp 9.500 per liter, dari harga sebelumnya Rp 8.500 per liter. Padahal, saat penetapan tarif Prameks Rp 9.000 per penumpang, saat itu harga BBM industri baru berkisar Rp 5.000 per liter. “Jadi, saat ini kami benar-benar minta pelanggan Prameks untuk bersabar, tarif ini lama-lama tidak akan terasa.” Lebih lanjut Eko menyampaikan, kenaikan tarif Prameks itu tidak bisa ditawar lagi. Karena,

Keuntungan Rp 20.000/hari Siti Kotijah, 54, pedagang gorengan di Kampung Baru

Solo (Espos)

l

Pojok Pasar

pihaknya hanya menjalankan kebijakan dari direksi. Sementara itu, Dewan Pendamping Komunitas Pramekers Joglo (KPJ), Eko Setyanto, saat dihubungi Espos, menyatakan tegas menolak kenaikan tarif kereta komunitas yang menjadi penghubung Solo-Jogja-Kutoarjo itu. “Beberapa waktu lalu, kami Pramekers sudah koordinasi dan sepakat mengadakan penolakan terhadap kebijakan PT KA yang kembali menaikkan tarif Prameks tahun ini,” tutur Eko.

Jendela Bisnis Espos/Sunaryo Haryo Bayu

Negosiasi Aksi penolakan tersebut, kata Eko, akan disampaikan melalui negosiasi. Termasuk menyampaikannya ke kalangan DPRD dan Komisi VI DPR. “Seperti tahun lalu saat PT KA akan menaikkan harga tiket Prameks menjadi Rp 10.000 per tiket. Setelah kami negosiasi, akhirnya hanya dinaikkan menjadi Rp 9.000 per tiket.” Eko mengatakan, Pramekers menolak kenaikan harga tiket Prameks karena alasannya tidak jelas. “Kenaikan itu tanpa diikuti dasar yang jelas bagi konsumen. Alasan kenaikan harga tiket karena adanya kenaikan harga BBM, menurut saya hanya alasan yang dibuat-buat. Jasa layanan kereta api kan dimonopoli pemerintah, jadi ndak mungkin mereka beli BBM pakai harga industri,” imbuhnya.

GOKAR OFFROAD—Ihsan Hakim (kiri), 26, memberikan instruksi bagaimana cara mengemudikan gokar offroad kepada seorang penyewa di Alun-alun Selatan Solo. Kenda-

raan hasil rancang bangun Aswatama Engineering Purwodadi, Grobogan, Jateng itu disewakan dengan ongkos Rp 5.000 per 5 menit. Foto diambil Minggu (8/5).

Bursa ketua umum sepi peminat

Kukrit dijagokan pimpin Kadin Jateng Semarang (Espos) Kukrit Suryo Wicaksono dipastikan bakal melenggang mulus menjadi Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jateng pada Musyawarah Provinsi (Musprov) organisasi pengusaha itu di Hotel Patra, Kota Semarang, Rabu (11/5) ini. Pembukaan Musprov Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jateng V yang diikuti 126 peserta tersebut, dijadwalkan dilakukan Gubernur Bibit Waluyo. Ketua Steering Committee Musprov Kadin Jateng V, Didik Sukmono, menyatakan Kukrit menjadi satu-satunya calon yang mendaftar ketua umum. “Sampai batas akhir waktu pendaftaran calon ketua umum Ka-

din Jateng pada 4 Mei lalu, hanya satu calon mendaftar, Kukrit Suryo Wicaksono,” kata Didik kepada Espos di Semarang, Selasa (10/5). Dengan hanya ada satu calon, lanjut dia, pemilihan ketua umum akan ditetapkan secara musyawarah dan mufakat oleh para peserta. Meski begitu imbuh Didik, sebelum dipilih, calon bersangkutan tetap harus menyampaikan visi dan misi di hadapan peserta yang berasal dari 35 pengurus Kadin kabupaten/kota dan asosiasi pengusaha. “Insya Allah pemilihan ketua umum Kadin Jateng periode 2011-2016 secara musyarawah dan mufakat.” Kukrit Suryo Wicaksono saat ini menjabat Wakil Ketua Umum Kadin Jateng Bidang Kerja Sa-

ma Internasional dan Perdagangan. Ia adalah putra dari mantan Ketua Umum Kadin Jateng Ir H Budi Santoso. Mengenai sepinya kandidat calon ketua umum Kadin, Didik tak tahu penyebabnya. Padahal, panitia telah membuka pendaftaran selama satu bulan, terhitung sejak 14 April 2011 sampai sepekan menjelang pelaksanaan Musprov Kadin. Pendaftaran juga terbuka bagi semua anggota Kadin, asosiasi, himpunan pengusaha maupun pribadi. Persyaratan sebagai calon ketua pun tak terlalu berat. “Kalau kemudian yang mendaftar hanya satu orang, kami tak tahu ada apa. Tanyakan saja kepada para pengusaha,” cetusnya. q oto

Baron Indah sajikan menu tradisional Solo (Espos) Hotel Baron Indah menggelar program Promo Chef Suggestion dengan tema Makanan Tempo Doeloe yang berlaku selama bulan Mei 2011. “Sebagai pelopor penyedia menu-menu tradisional, Baron Indah berani berinovasi dengan menyajikan aneka masakan tradisional seperti cabuk rambak, tahu kupat, gempol pleret, serta singkong bakar keju. Kami juga menyediakan pilihan menu utama berupa nasi gudangan, nasi sayur sambel tumpang, hingga pecel sawut,” ujar Public Relations Officer Hotel Baron Indah, Kezia Natasha dalam rilis yang diterima Espos, akhir pekan lalu. tha/*

Selasa, 10 Mei 2011

Mata Uang

Kurs Jual

Kurs Beli

Australia Brunai Euro Inggris Hong Kong Jepang Malaysia Singapura Thailand Amerika Serikat

AUD BND EUR GBP HKD JPY 100 MYR SGD THB USD

9.272,51 6.980,11 12.323,23 14.103,46 1.105,99 10.702,19 2.877,32 6.980,11 284,82 8.596,00

9.177,18 6.904,67 12.198,23 13.959,80 1.094,79 10.589,85 2.845,77 6.904,67 281,88 8.510,00 Sumber: bi.go.id

Djarum tanam 7.300 trembesi Demak (Espos) Espos/Alvari Kunto Prabowo

TEMU INVESTOR—Puluhan investor dari Pontianak dan sekitarnya mengikuti temu investor dan sosialisasi Kartu Akses di Hotel Mercure Pontianak, Kamis (5/5) malam.

Mengenal Kartu Akses (Bagian II/Habis)

Akses BB jadi solusi l

Oleh: Alvari Kunto P

M

asih kurangnya kesadaran investor memiliki Kartu Akses menjadi salah satu kendala tersendiri bagi PT KSEI. Hal itu diakui juga oleh kalangan investor sejumlah tempat. Mereka berpendapat terlalu ribet untuk situs www.ksei.co.id dan harus log in. Data dari PT KSEI menyebutkan 78.544 investor pemilik Kartu Akses hanya 13.000 yang mau log in. “Percuma jika investor punya Kartu Akses tapi enggan log in. Tujuan pengawasan portofolio investor jadi makin jauh dari harapan. Maka selain sosialisasi kepemilikan, kami juga berusaha meningkatkan angka log in,” papar Direktur PT KSEI, Margeret M Tang beberapa waktu lalu. Justru menurutnya setelah memiliki Kartu Akses, investor harus sering mengecek kondisi portofolionya. Atas dasar itulah KSEI mencari terobosan baru untuk memudahkan akses loginpemegang Kartu Akses. Salah satunya adalah aplikasi berbasis mobile. Pada akhir Mei layanan Kartu Akses bisa dinikmati pengguna BlackBerry (BB). Selain BB KSEI juga menyiapkan kemudahan log in melalui gadget berplatform Android. Layanan baru ini langsung mendapatkan respons positif dari investor. Saat gathering, investor di Hotel Mercure Pontianak, Kamis (5/5) malam, para in-

vestor menjajal kemudahan akses ini. Pihak sekuritas juga menyambut baik adanya terobosan kemudahan akses Kartu Akses. Menurut Branch Manager Reliance Securities Pontianak, Hari Halidi, dari 67 investor yang terdaftar seluruhnya sudah memegang Kartu Akses. q

Rangkaian penanaman 7.300 pohon trembesi di sepanjang turus jalan Semarang-Losari akan diawali di Onggorawe-Demak pada Mei ini. Penanaman di antaranya akan dilakukan bersama Menteri Pekerjaan Umum Republik Indonesia dan President Director Djarum Foundation. Ini merupakan kelanjutan program setelah sukses dilakukan penanaman sebanyak 2.767 trembesi di sepanjang turus jalan Semarang-Kudus, Jawa Tengah tahun lalu. Acara bertema Menanam Trembesi, Mencintai Bumi diresmikan oleh Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto, President Director Djarum Foundation Victor Rachmat Hartono dan Bupati De-

mak Tafta Zani serta diikuti oleh perwakilan Beswan Djarum (penerima Djarum Beasiswa Plus) dan beberapa selebritis ibukota di antaranya Ashanti, Agni Pratistha dan Vino G Bastian. “Ini adalah bagian dari semangat Djarum Trees For Life yang sudah lebih dari 30 tahun konsisten dalam upaya pelestarian lingkungan serta upaya mengajak masyarakat mencintai tanaman, demi hidup yang berkualitas. Dengan komitmen yang tidak pernah putus inilah maka kami terus berusaha melakukan kegiatan penanaman pohon dan ikut berperan serta dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat” ujar Primadi H Serad dari Djarum Foundation dalam rilis yang diterima Espos, Selasa (10/5). tha/*


SOLOPOS

PENDIDIKAN

6

Rabu Wage, 11 Mei 2011

Varia

Berkreasi dengan 3 kg karet gelang

Siswa TK Alam Surya Mentari naik bus tingkat

l

Solo (Espos)

A

s Shaf Bastalloh Kalkus Pambangun, 5, merangkai karet gelang satu per satu hingga tersusun panjang. Ia bersama 109 siswa PG & TK Alquran Terpadu Bintangku, Solo, terlihat senang merangkai ratusan karet gelang menjadi tali yang panjang di sekolah setempat, Selasa (10/5). Para guru pun antusias menyusun sekitar tiga kilogram karet gelang itu hingga terbentuk tali yang panjang. Tali-tali yang sudah disusun itu kemudian disatukan, sehingga terangkai tali yang semakin panjang. Wakasek PG/TK Alquran Terpadu Bintangku, Abi Salman, mengungkapkan kegiatan menyusun karet gelang menjadi tali merupakan kegiatan pengisi jeda akhir tahun.

Taman Kanak-kanak (TK) Alam Surya Mentari Solo mengadakan kegiatan wisata naik bus tingkat Werkudoro, dengan tema Karya cipta manusia. Pihak TK Alam Surya Mentari dalam rilis yang diterima Espos, belum lama ini, menyebutkan kegiatan itu bertujuan memperkenalkan kembali kepada siswa tentang transportasi bus tingkat. Sebanyak 70 siswa yang mengikuti kegiatan ini berkesempatan mengunjungi PTTiga Serangkai. Di tempat itu mereka mengunjungi ruang editing, percetakan, dan pengepakan. Setelah itu, bus menyusuri jalan protokol lebih kurang tiga jam. q mg244/*

FKIP UNS adakan kajian NII

MERANGKAI KARET GELANG—Siswa TK Bintang.ku Solo membentangkan rangkaian karet gelang yang mereka sambung-sambung di halaman sekolah, Selasa (10/5).

Solo (Espos) Espos/Burhan Aris Nugraha

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Sebelas Maret (FKIP UNS) Solo, akan mengadakan kajian umum Menyibak Keberadaan Aliran Sesat di Lingkungan Kampus UNS, di sekitar Gedung F FKIP UNS, Rabu (11/5). Panitia mengundang penulis Buku Kiamat 2012, Ustad Abu Fatiah sebagai narasumber. Menurut panitia acara, Apriyan, saat dihubungi Espos, Senin (9/5), acara bertujuan mengantisipasi merebaknya jaringan Negara Islam Indonesia (NII) di Kampus UNS. Panitia lain, Intan, berharap melalui kegiatan itu mahasiswa paham dan mengenal karakteristik NII serta dapat mengantisipasinya. q mg244

Hari pertama UN SD lancar

Tujuh siswa absen Solo (Espos) Tujuh peserta Ujian Nasional (UN) SD/MI/SDLB tidak mengikuti ujian hari pertama, Selasa (10/5). Dari jumlah tersebut, dua siswa tidak hadir karena sakit dan lima siswa tidak ada keterangannya.

Sistem pendidikan alami disorientasi

l

Solo (Espos)

Oleh: Eni Widiastuti, Ayu Prawitasari

Hal itu disampaikan Kasi Kurikulum Bidang Pendidikan Dasar dan Anak Usia Dini (AUD) Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Solo, Hasto Daryanto. Secara umum, katanya, penyelenggaraan UN SD pada hari pertama berjalan lancar, aman.

Parameternya, tidak ada laporan tentang permasalahan yang dihadapi, baik sejak pendistribusian soal maupun pelaksanaan UN. Hingga berita ini diturunkan, proses pemindaian lembar jawab komputer (LJK) UN di Hotel Kusuma Solo belum selesai. “Karena ba-

nyak LJK yang harus di-scan, waktu yang dibutuhkan cukup lama. Jadi sampai sekarang belum selesai,” ungkapnya saat dihubungi Espos, Selasa sore.

Pembagian ruang Setelah LJK di-scan, ungkapnya, data akan dikirimkan ke panitia UN tingkat Provinsi Jawa Tengah. Sementara itu, di Sekolah Luar Biasa (SLB) D Yayasan Pembinaan Anak Cacat (YPAC) Solo, dari empat peserta UN, satu orang tidak mengikuti UN karena sakit. Sama dengan peserta UN dari sekolah reguler, peserta UN dari YPAC juga dipersiapkan sedemikian rupa ketika akan mengikuti UN. Yaitu diminta mengikuti la-

tihan UN. Sementara, anggota DPRD Solo menyoroti pembagian ruangan dalam pelaksanaan UN hari pertama. Pasalnya, pembagian ruangan menempatkan hanya seorang siswa di dalam satu ruang kelas. Kondisi itu ditemukan di SDN 25 Kampung Sewu dan SDN 1 Plalan, saat wakil rakyat itu melakukan inspeksi mendadak (Sidak) UN. Kejadian itu mengulang kembali kejadian yang sama di SMAN 5. Anggota DPRD Solo, Nindita Wisnu Broto, menuturkan salah satu hasil Sidak di SDN 25 Kampung Sewu menunjukkan adanya seorang siswa dalam satu ruang kelas. “Kejadian di SMAN 5 kami temukan lagi di SDN 25 Kampung Sewu. Jadi di SDN Kam-

pung Sewu itu masih ditemukan satu orang siswa yang mengerjakan ujian di dalam satu kelas,” ujarnya seusai Sidak UN, Selasa. Ia menambahkan meski kebijakan pengaturan kelas didasarkan instruksi dari Pemprov Jateng, tapi hal itu sebenarnya bisa dikoordinasikan oleh pemerintah daerah. “Instruksi dari Provinsi memang jumlah maksimal siswa dalam satu kelas sebanyak 20 orang. Jumlah maksimal itu kan tidak harus diambil angka maksimal. Angka minimal hingga pertengahan sebenarnya kan boleh.” Idealnya, untuk pembagian 21 orang siswa adalah dua kelas masing-masing diisi oleh 10 orang dan 11 orang anak.

Arif Sunoto

Bercita-cita jadi diplomat l

Oleh: Eni Widiastuti

P Espos/Eni Widiastuti

Sistem pendidikan di Indonesia dinilai telah mengalami disorientasi. Banyak lembaga pendidikan yang hanya berusaha mencukupi kebutuhan pasar. Penilaian itu disampaikan anggota DPR, Aria Bima, di sela-sela seminar bertema Pendampingan Anak Usia SMA Menuju Insan Dewasa Berkarakter yang diselenggarakan oleh SMA Pangudi Luhur Santo Yosef, Solo, di aula sekolah setempat, Selasa (10/5). Kegiatan itu diikuti siswa dan orangtua siswa. Bima mengungkapkan proses pendidikan seharusnya diarahkan pada model yang mengedepankan sisi intelektualitas dan berorientasi pada kematangan atau kecerdasan emosi anak. Terlebih saat ini banyak anak yang berpikir pragmatis, individual dan materialistis. Hal itu menjadi tantangan tersendiri bagi dunia pendidikan. “Pendidikan dikembalikan kepada komunitas keluarga dengan mengedepankan aspek budi pekerti dan agama.” Pembicara lainnya, Paula Santi Rudati, mengungkapkan untuk mengoptimalkan kecerdasan anak, sejak kecil seorang anak harus dilatih untuk mengerti kebutuhannya sendiri. Dalam hal kebutuhan makan misalnya, orangtua seharusnya menyediakan semua makanan yang dibutuhkan anak. Lalu anak dibiasakan makan ketika merasa lapar. “Anak seharusnya dibiasakan berpikir analitis. Apa yang mereka kerjakan seharusnya didasarkan pada hasil riset mereka sendiri.” Pembicara lainnya, Erlangga Tri Putranto, menekankan pentingnya kemandirian untuk meraih sukses. Menurutnya, ada kesalahan dalam dunia pendidikan di Indonesia saat ini. Yaitu kebiasaan orangtua dan guru untuk memanjakan anak. ewt

Oleh: Eni Widiastuti

endiam dan pemalu. Demikian kesan saat bertemu sosok siswa SMP Islam Terpadu Nur Hidayah Solo, Arif Sunoto, 13. Siswa yang tinggal di Panti Asuhan Nur Hidayah Solo sejak empat tahun lalu ini, adalah satu di antara sekian siswa dari keluarga tak mampu yang bisa mengenyam pendidikan di sekolah favorit. Orangtua Arif tak perlu pusing memikirkan mahalnya biaya pendidikan. Arif hanya dituntut konsentrasi belajar. “Alhamdulillah saya bisa sekolah di SMPIT Nur Hidayah tanpa dipungut biaya,” ujarnya, ketika ditemui Espos, belum lama ini. Siswa kelahiran Boyolali, 2 Agustus 1997

ini pernah menjadi duta sekolah mengikuti lomba siswa teladan. Kini, Arif juga tengah sibuk bersiap mengikuti lomba mata pelajaran IPS. Arif percaya selama memiliki keinginan kuat, disertai usaha dan doa, Tuhan bakal menolong. Jalan kehidupan yang kini dijalani, menurut Arif, tak lain adalah ujian. Karena mendapat beasiswa dari Yayasan Nur Hidayah, Arif kian semangat belajar mempertahankan prestasi. Satu pesan ayahnya yang selalu diingat adalah agar menjadi orang berguna bagi orang lain. Siswa yang hobi membaca ini mengaku paling suka pelajaran IPS karena bisa belajar banyak hal tentang karakter manusia. Dia juga mengaku bercita-cita menjadi diplomat.

Espos/Triyono

THAILAND—Perwakilan PP Muhammadiyah, Prof Dr Sugiyanto, memakaikan topi kepada perwakilan mahasiswa asal Thailand, disaksikan Rektor UMS Prof Dr Bambang Setiaji (kanan) dan Duta Besar Kerajaan Thailand untuk Indonesia, Aphisit Waitsasiwa.

25 Mahasiswa asal Thailand kuliah di UMS Solo (Espos) Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) menerima 25 mahasiswa asal Thailand tahun ini. Mahasiswa itu dijaring melalui kerja sama Pimpinan Pusat Muhammadiyah dengan Pemerintah Thailand. Rektor UMS, Prof Dr Bambang Setiaji, menyatakan 63 mahasiswa dari Thailand akan belajar di perguruan tinggi Muhammadiyah di Indonesia mulai tahun 2011. Mereka disalurkan ke lima perguruan tinggi Muhammadiyah berbeda, salah satunya UMS. “Total ada 63 mahasiswa Thailand tahun ini. Tapi hanya 25 mahasiswa yang akan diterima UMS. Sisanya, diarahkan ke empat perguruan tinggi yang lain,” ungkapnya, pada acara penyambutan mahasiwa Thailand di Auditorium Muh Djazman UMS, Selasa (10/5) pagi. Bambang menyebutkan empat perguruan tinggi berbeda yang akan menjadi tempat belajar para mahasiswa Thailand tersebut adalah Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Jogja, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, Universitas Muhammadiyah Malang dan Universitas Hamka. Mahasiswa itu akan belajar di perguruan tinggi yang ditunjuk hingga lulus. Duta Besar Kerajaan Thailand, Aphisit Waitsasiwa, yang menyerahkan secara langsung mahasiswa menyatakan mendukung penuh kerja sama kedua negara di bidang pendidikan. Salah satu wujudnya adalah program beasiswa dengan menggandeng PP Muhammadiyah. try


SOLOPOS

PERGELARAN

Rabu Wage, 11 Mei 2011

Mereka

Konser di Jakarta

Kylie bawa 200 kostum D

iva Pop Kylie Minogue gembira tampil di Asia Tenggara, termasuk Indonesia. Kylie pun sudah tak sabar bertemu penggemarnya. Penyanyi yang ngetoplewat Can’t Get You Out Of My Head itu akan tampil di Sentul International Convention Center, Bogor, Jawa Barat, pada 27 Juni 2011 “Tur Aphrodite merupakan sebuah pengalaman yang membahagiakan. Saya tidak dapat berharap lebih lagi. Band, para penari, koreografi dan kostum panggung telah menjadi satu kesatuan yang harmonis bak mimpi,” ungkap Kylie dalam siaran pers The Show Girl Returns - Kylie Minogue Aphrodite Tour 2011, seperti dilansir inilah.com, Selasa (10/5).

Kylie Minogue

”Bagi saya, elemen yang paling penting pastinya adalah para penonton yang antusias dan saya sangat gembira mendapatkan kesempatan untuk tampil di hadapan para penggemar saya di Asia Tenggara. Saya tidak sabar untuk bertemu dengan semua penggemar saya di Asia Tenggara,” imbuhnya. Selain dikenal sebagai diva pop, Kylie Minogue memang dikenal sebagai ikon fashiondunia. Gaya panggung yang selalu menampilkan atraksi yang memukau pun turut melekat pada penyanyi asal Australia itu. Bahkan untuk konsernya di Indonesia, ia akan membawa serta beberapa malaikat. Wah! Para malaikat itu adalah sekelompok penari yang akan beraksi di udara. Mereka juga akan secara misterius menyambut sang Diva ke atas pentas.

Reuter/Ints Kalnins

Konser Karawitan Kutha Gunung ke-12

Sepi penonton tak halangi tampil total

T

embang-tembang merdu meluncur dari bibir para pesinden kelompok karawitan, memecah keheningan malam di Pendhapa Taman Budaya Jawa Tengah, Senin (9/5). Para penonton, yang kebanyakan berasal dari kalangan tua tampak menikmati alunan musik tradisi Jawa itu. Ya, meski penonton yang datang di pentas Konser Karawitan Kutha Gunung ke-12 itu tak bisa dibandingkan dengan ramainya para fans yang membludak saat konser musik pop, tapi para pesinden dan pengrawit tetap tampil penuh totalitas. Selama kurang lebih dua jam, Kelompok Karawitan Sidho Mukti pimpinan Kukuh Setiabudi dari Jawa Timur dan Keluarga Kesenian RRI Solo pimpinan Bimo Harmanto, menyuguhkan tembang-tembang yang sarat dengan

TAMPIL TOTAL— Keluarga Kesenian RRI Surakarta menyuguhkan tembang-tembang karawitan dalam Konser Karawitan Kutha Gunung ke-12 di TBJT, Senin (9/5) malam. Syahaamah Fikria

sanepan (pantun Jawa). Membuka penampilan, Kelompok Karawitan Sidho Mukti membawakan tembang Kutut Manggung dengan gending laras slendro pathet sanga. Dilanjutkan tembang Kagok Laras gendhing ketok gendhing kethuk kalih minggah sekawan dan ladrang Thona Thoni laras pelog pathet lima dari Keluarga Kesenian RRI Surakarta.

“Memang ada perbedaan irama kendhang antara gaya Jawa Tengah dan Jawa Timur. Irama kendhang Jateng biasanya menggunakan pathet lima, enam, sanga. Sedangkan gaya Jatim memakai pathet wolu,” ungkap pembawa acara yang sekaligus sebagai tokoh pemerhati musik karawitan, Bagong Bayu Aji, saat ditemui di selasela acara. q m97

Sang Diva juga menyiapkan 200 kostum dan 100 pasang sepatu yang semuanya bertahtakan crystal diamante. Kylie juga akan menggunakan gaun hasil rancangan Dolce and Gabana. ”Sekitar 80 ton properti akan dibawa Kylie,” ungkap GM Marketing Business Development Karina Soewandi selaku penyelenggara dalam jumpa pers di Electronic City, SCBD, Jakarta Selatan, Selasa (10/5). ”Untuk konser pertama Kylie di Indonesia kali ini, kami sengaja menamakannya The Show Girl Returns Kylie Minogue Aphrodite Tour 2011. Berbeda dengan konser-konser Kylie sebelumnya, konser kali ini akan mengangkat perjalanan karir sang Diva, sekaligus sepak terjangnya sebagai seorang ikon fashion dunia yang glamor dan spektakuler,” imbuhnya. q dtc

Hari ini, Avril gebrak Jakarta

P

5

enyanyi Avril Laberlangsung. Konser Avvigne seharusnya ril Lavigne The Black sudah tiba di TaStar Tour akan digelar nah Air, Selasa (10/5) sipada Rabu (11/5) di Karang, untuk persiapan tika Expo Center, Balai konsernya. Namun deKartini, Jakarta Selatan. mi keamanan, Avril mePanitia sengaja memnunda penerbangannya batasi jumlah penonton ke Jakarta. sebanyak 6.000 penonRtr ton dan mengutamakan ”Ini juga hal yang meAvril Lavigne rugikan bagi kami. Sepenjagaan yang ketat. harusnya dia mendarat Alasannya demi keamansiang ini (kemarin-red), tapi pe- an. ”Tempat konser memang tak nerbangan dia ditunda,” ujar bos sebesar seperti di Senayan. Kapapromotor Mahaka Entertainment, sitas hanya 6.000 lebih,” ujarnya. Hasani Abdulgani, dalam jumpa Pihak promotor menegaskan, pers di Hotel JW Marriot, Ku- keamanan merupakan unsur terningan, Jakarta, Selasa (10/5). penting demi kelancaran konser. Avril bertolak dari Singapura Dasarnya, merujuk gelaran konseusai ia menggelar konser di Si- ser artis dan musisi lain sebelumngapore Indoor Stadium pada nya, di tempat yang sama. ”KaSabtu (8/5). ”Ini masalah secu- mi konsentrasi dalam sisi pengrity reason di negara lain. Nan- amanan. Mudah-mudahan engti juga segala sesuatu tentang Av- gak ada apa-apa. Kami sudah perril di Jakarta akan dirahasiakan,” nah buat konser di situ, jadi sujelas Hasani. dah punya pengalaman,” paparMeski penerbangan Avril ter- nya seperti dilansir inilah.com, tunda, namun konser akan tetap Selasa. q dtc

Rheina tak trauma

L

ama tak terdengar kabarnya, ternyata banyak yang terjadi di kehidupan pribadi artis Rheina Maryana yang akrab disapa Ipeh. Ia mengaku telah menjanda sejak Februari lalu. ”Desember 2010 sudah mulai proses cerai. Februari kemarin resmi cerai,” ujar Ipeh ditemui di Planet Hollywood, Jl Gadetik.com tot Subroto, Jakarta Selatan, Senin (9/5) malam. Ipeh menikah dengan Mohammad Solichin Effendie pada 24 Mei 2005 lalu. Perceraian terjadi karena keduanya mengaku tidak lagi menemukan kecocokan. Kini Ipeh ingin melupakan masa lalunya bersama sang mantan suami. Bintang sinetron Cintaku di Rumah Susun itu ingin menata hidup barunya. ”Ke depan yang penting saya jalani hidup seperti biasanya. Apa yang saya jalani sekarang saja. Trauma enggak, tapi kalau untuk serius nanti dulu,” tuturnya. q dtc

Ragam SMPN 10 gelar pentas teater Solo (Espos) SMP Negeri 10 Solo kembali menggelar pementasan teater modern, Jumat (13/5), di Taman Budaya Surakarta (TBS). Pergelaran tersebut akan menampilkan lakon Bu Juragan dan Gombret dengan sutradara Angga Rr. Angga Rr mengatakan pementasan tersebut merupakan pentas produksi ke-10 yang diadakan oleh SMP 10. Untuk film Sok yes tentang diskriminasi orang yang nakal belum tentu suka mencuri tetapi sebaliknya orang yang baik bila terpaksa tidak segan melakukan pencurian. ” Dari film tersebut kami ingin mengajarkan kepada siswa tentang kehidupan yang tidak menentu. Jangan melihat sesuatu dari fisiknya saja” ujar Angga kepada Espos, Selasa (10/5). q mg245

l Saraswati Bar Hotel Novotel Solo, Jl Slamet Riyadi, Solo, Make Over Band, pukul 19.00 WIB. l THR Sriwedari, Jl Slamet Riyadi Solo, OM Baretta, Sukoharjo, pukul 20.00 WIB. l The Sunan Hotel Solo, Jl Ahmad Yani 40 Solo, Duta Band, pukul 22.00 WIB-02.00 WIB. l Tembi Rumah Budaya, Jl Parangtritis km 8,3 Bantul, Tembi Music Festival 2011, mulai 19-21 Mei pukul 09.00 WIB. q awi/*


SOLOPOS

HUKUM & KRIMINALITAS

8 Kronik

Kasus dugaan korupsi BPR Djoko Tingkir Sragen

Walikota Tomohon divonis 9 tahun penjara Jakarta (Espos) Walikota nonaktif Tomohon, Sulawesi Utara, Jefferson Solaiman Montesque Rumajar, divonis sembilan tahun penjara oleh majelis hakim Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Selasa (10/5). Hakim menyatakan Jefferson terbukti melanggar Pasal 3 jo Pasal 18 Undang-Undang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi Nomor 20 Tahun 2001 dan Pasal 55 ayat (1) KUHP. ”Terdakwa juga didenda 200 juta subsider 2 bulan,” kata ketua majelis hakim Jupriadi dalam pembacaan vonis di pengadilan Tipikor seperti diberitakan tempointeraktif.com. Oleh majelis hakim, Jefferson yang belum lama dilantik menjadi Walikota Tomohon periode 20102015, dinyatakan terbukti menyalahgunakan kewenangannya ketika menjabat Walikota Tomohon periode 2005 - 2010. Atas perbuatan terdakwa, negara menderita kerugian Rp 33,7 miliar. Vonis itu lebih rendah dari tuntutan jaksa penuntut umum yang menuntut Jefferson 13 tahun penjara. q ono

Tersangka penodong dengan pistol mainan ditangkap Sleman (Espos) Jajaran Polsek Pakem, Sleman, Selasa (10/5), membekuk Wina, 29, warga Gemblakan, Danurejan, Jogja, yang disangka menjadi pelaku kejahatan yang biasa menodongkan pistol mainan kepada korbannya. Penodong yang memanfaatkan pistol-pistolan dalam aksi kejahatannya itu ditangkap di rumah kenalannya di Tegalrejo, Jogja Penangkapan Wina bermula dari pengakuan Haryanto, pelaku penjambretan yang ditangkap jajaran Polsek Pakem pada Minggu (8/5) malam lalu. Dalam pengakuannya, Haryanto mengaku dia pernah terlibat perampokan bersenjata di daerah Purworejo, Pakembinangun, Pakem, tepatnya di sebuah gerai pulsa, Sabtu (7/5) malam, sekitar pukul 22.30 WIB. Dalam aksi itu, Wina dan Haryanto menggasak dua Ponsel merk Nokia dan Sony Erricson serta uang tunai Rp 30.000. Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, Wina mengaku pernah melakukan aksi serupa di lima toko swalayan 24 jam, di antaranya di Monumen Jogja Kembali, Kentungan, dan Jl. Palagan Tentara Pelajar. Setelah menodongkan pistol ke penjaga toko, Wina dengan leluasa menguras rokok dan minuman. q JIBI/Harian Jogja/mag

Jadwal SIM dan Samsat Keliling Rabu (11/5) n Samsat

Kantor Kel Singopuran, Kartasura, Sukoharjo dan Kec Simo, Boyolali, pukul 08.00 WIB-14.00 WIB. n SIM

Depan Solo Square, pukul 09.30 WIB-12.00 WIB. Ket: Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu. Konfirmasi Samsat (0271-718007), Satlantas Polresta Solo (0271713004). q

n PASAL 359 KUHP Menyebabkan Mati Atau Luka-Luka karena Kealpaan Barang siapa karena kesalahannya (kealpaannya) menyebabkan orang lain mati, diancam dengan pidana penjara paling lama lima tahun atau pidana kurungan paling lama satu tahun.

Persediaan darah di Unit Donor Darah (UDD) PMI Kota Solo (0271) 646505 hingga pukul 18.00 WIB, Selasa (10/5). Gol darah A Gol darah B

Rabu Wage, 11 Mei 2011

: 298 kantong : 622 kantong

Gol darah O Gol darah AB

: 717 kantong : 19 kantong

Kejakti periksa 3 pejabat BPR Semarang (Espos) Penyidik Kejaksaan Tinggi (Kejakti) Jawa Tengah memeriksa tiga pejabat Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Djoko Tingkir Sragen, terkait dugaan korupsi APBD senilai Rp 17 miliar. l

Oleh: Insetyonoto

Asisten Pidana Khusus (Aspidsus) Kejakti Jateng, Setia Untung Arimuladi, menyatakan pihaknya sudah memeriksa mantan direktur utama (Dirut), Dirut dan Kepala Bagian Pembukuan BPR Djoko Tingkir. ”Mantan Dirut dan pejabat BPR Djoko Tingkir tadi

(kemarin-red) diperiksa pukul 09.00 WIB hingga 15.00 WIB,” katanya di Semarang, Selasa (10/5). Namun dia tak bersedia menyebutkan nama-nama pejabat tersebut, dengan alasan masih sebatas dimintai keterangan sebagai saksi serta untuk kelan-

caran penyidikan. ”Mereka telah kami periksa. Ini untuk kelancaran jalannya penyidikan,” imbuhnya.

Naikkan status Mengenai tersangka, Untung juga belum bersedia mengungkapkan karena Kejakti masih mengumpulkan bukti-bukti. Menurut dia, saat ini jaksa masih melakukan penyidikan intensif dengan memeriksa sejumlah saksi. ”Mudah-mudahan selesai dalam waktu dekat, sehingga penetapan tersangka segera dilakukan. Nanti kalau sudah ada tersangka pasti saya kabari.” Kejakti Jateng telah menaik-

”Tuntutan penjara seumur hidup Ba’asyir tak masuk akal”

kan status kasus dugaan korupsi di BPR Djoko Tingkir dan BPR Karangamalang, Sragen, ke penyidikan. Dua perusahaan daerah (Perusda) itu diduga menyalahgunakan keuangan APBD Sragen 2004-2010 dengan potensi kerugian negara mencapai Rp 17 miliar. BPR Djoko Tingkir pada kurun waktu Januari-Desember 2004 diduga menyimpangkan penerimaan pinjaman daerah senilai Rp 2,09 miliar. Kemudian, Januari-Desember 2005 senilai Rp 8,98 miliar, sehingga total penyimpangan senilai Rp 11,07 miliar. Sedang BPR Karangmalang di-

Sidang pembunuhan di TPU Untoroloyo

Tujuh saksi langsung dihadirkan

Salatiga (Espos) Pengacara Front Pembela Islam (FPI) yang juga penasihat hukum Ustad Abu Bakar Ba’asyir, Munarman, menilai tuntutan penjara seumur hidup yang diajukan jaksa kepada kliennya tidak masuk akal. Menurutnya tak ada satu pasal pun dalam UU Terorisme atau UU lain yang menyebutkan latihan militer itu tindakan terorisme. Demikian diutarakan Munarman seusai tampil dalam forum seminar nasional di Universitas Kristen Satya Wacana (UKSW) Salatiga, Selasa (10/5). Pihaknya segera menyusun pembelaan atas tuntutan jaksa penuntut umum (JPU), menyikapi hasil sidang di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan, Senin (9/5). Munarman mengungkapkan apa dok yang dilakukan jaksa dianggapnya Munarman melanggar asas legalitas, karena menegakkan hukum dengan cara melanggar hukum. Memerkarakan latihan militer sebagai sebuah tindak pidana teroris, menurut Munarman, sama sekali tak ada dasar hukumnya. ”Kalau jaksa dan hakimnya waras, rasanya mereka tak akan bisa menyebutkan pasal yang menyebut latihan militer itu merupakan tindakan pidana terorisme. Lalu, apa sebenarnya difinisi terorisme itu? Harusnya yang dikenakan adalah penggunaan senjata api,” cetus Munarman. Ia menganggap ada skenario besar terkait penggelembungan isu terorisme belakangan ini. Semua sengaja didesain oleh pihak-pihak yang dekat dengan pemerintahan untuk tujuan tertentu. Ia bahkan mengendus adanya upaya-upaya untuk menyamakan teroris dengan PKI. Seperti pada zaman Orde Baru, sambungnya, siapapun yang dicap sebagai PKI maka yang bersangkutan seolah tak memiliki hak apapun, seperti yang terjadi kini pada diri Ba’asyir. ”Pencabutan hak itu dilakukan tidak hanya oleh negara, tapi juga oleh masyarakat, karena mereka hanya bisa meyakini itu.” Munarman menambahkan persoalan terorisme ada korelasinya dengan isu NII (Negara Islam Indonesia). Ia menganggap persoalan NII sama sekali tidak ada kaitannya dengan agama. Sebab, isu NII sengaja dibuat untuk kepentingan politik dan ekonomi oleh pihak-pihak tertentu, yang di dalamnya ada badan intelijen. ”Semua didesain oleh orang yang sangat pintar.” q kha

Mohammad Ayudha

PEMBUNUHAN UNTOROLOYO—Sidang kasus pembunuhan Andi Wibowo, 15, dengan terdakwa Rk, 15, dan Rn, 16, di-

Solo (Espos) Sidang kasus pembunuhan di TPU Untoroloyo dengan terdakwa Rk, 15 dan Rn, 16, terus bergulir. Sidang lanjutan di Pengadilan Negeri (PN) Solo, Selasa (10/5) itu menghadirkan tujuh orang saksi. Sidang yang berlangsung secara tertutup tersebut dihadiri seluruh terdakwa, Jaksa Penuntut Umum (JPU), Djohar Arifin dan Sunarko, kuasa hukum Rk, Suparno Hadi Saputro dan kuasa hukum Rn dari Yayasan Pengabdian Hukum Indonesia, Yusuf. JPU Djohar, saat ditemui Espos seusai sidang menjelaskan, sidang kali kedua itu langsung menghadirkan saksi-saksi karena pihak kedua terdakwa tidak mengajukan eksepsi pada sidang perdana, Kamis (5/5) lalu. Hal itu menyusul dakwaan dari JPU dinilai penasihat hukum para terdakwa sudah tepat. Disampaikan Djohar, tujuh orang

gelar tertutup bagi umum di Pengadilan Negeri Solo, Selasa (10/5).

saksi yang dihadirkan pada kesempatan itu adalah kedua orangtua korban, Andi Wibowo, yakni Musa Wibowo dan Sely; kakek korban, Agus Sunarto; pembantu rumah tangga (PRT) keluarga korban, Ema; penjaga makam, Tuginem; perawat RS dr Oen Solo, Suwanti dan juru parkir, Harno. Dihadirkan pula sejumlah barang bukti (BB) berupa sepeda motor Yamaha Jupiter milik korban bernomor polisi (Nopol) L 6390 AH, celana jins korban, pisau yang digunakan untuk eksekusi dan telepon selular (Ponsel) milik korban. BB itu untuk memperkuat kesaksian. Djohar menilai, seluruh kesaksian saling berhubungan. Kesaksian orangtua korban dan PRT semakin mengindikasikan bahwa korban memang keluar rumah pada saat kejadian, Sabtu (1/1) silam. Berdasarkan kesaksian orangtua, sesaat sebelum kejadian, korban pamit ke rumah temannya untuk mengerja-

Solo (Espos) Jaksa penuntut umum (JPU) menuntut terdakwa kasus pembawa amunisi, Muh Bahrunna’im lima tahun penjara. Jaksa menyatakan perbuatan terdakwa sangat meresahkan dan membahayakan keamanan masyarakat. Hal itu dijelaskan JPU, Wahyu Darmawan, dalam sidang lanjutan kasus pembawa amunisi di Pengadilan Negeri (PN) Solo, Selasa (10/5). Sidang yang dimulai siang hari itu dipimpin ketua majelis hakim Asra. Sedangkan, Muh Bahrunna’im didampingi tim penasihat hukum dari Tim Pembela Muslim (TPM) Jateng. ”Terdakwa kami anggap telah bersalah melakukan pelanggaran hukum dengan melanggar Pasal 1 ayat I UU Darurat No 12 Tahun 1951 tentang Kepemilikan dan Penyimpanan Amunisi dan Bahan Peledak. Ancaman hukumannya adalah lima tahun,” kata Wahyu Darmawan seusai sidang. Dia mengatakan, selama mengambil keputusan itu,

JPU sudah memperhatikan berbagai aspek yang dianggap memberatkan ataupun meringankan terdakwa. Beberapa hal yang memberatkan, yakni perbuatan terdakwa telah meresahkan masyarakat, membahayakan keamanan masyarakat, selalu berbelit-belit memberikan keterangan, tidak mengakui kesalahan, tidak menyesali perbuatan melawan hukum itu sendiri. Di sisi lain, dirinya juga secara jantan mengapresiasi terdakwa yang dianggap tidak pernah dihukum karena kasus apapun dan berlaku sopan di persidangan. ”Kedua alasan terakhir itu kami masukkan ke dalam unsur yang meringankan,” katanya. Menyikapi tuntutan itu, Muh Bahrunna’im menegaskan untuk melawan. Pekan depan, dirinya akan membacakan pandangannya terhadap tuntuan JPU itu. ”Nanti akan saya jawab secara tertulis dan dirangkaikan sendiri,” jelas Muh Bahruna’naim Menurut ketua majelis hakim Asra sidang lanjutan kasus pembawa amunisi ditunda hingga satu pekan mendatang. q pso

*) Pengasuh televisi sewaktu-waktu dapat mengubah mata acara dan jam penayangan.

Rabu, 11 Mei 2011

12.30 13.00 14.45 15.15 17.30 18.30 20.15 22.30 03.00

Go Spot Dahsyat Intens Seputar Indonesia Siang Seputar Peristiwa FP: Bajaj Cinta Si Laura Seputar Indonesia AFC Cup 2011 Silet Putri Yang Ditukar Anugerah Mega Sinema: Cinta Dalam Sepotong Rolade Seputar Indonesia Malam

06.00 07.00 09.00 10.00 12.30 14.30 15.00 17.30 18.30 21.00 23.00 00.00 00.30 01.00

Was Was Inbox Halo Selebriti SCTV FTV Pagi: Demam Tiffany Olivia SCTV FTV Siang Status Selebriti Uya Emang Kuya Istiqomah Islam KTP Pesantren & Rock n Roll Barometer Liputan 6 Malam Buser SCTV Sinema Malam: New Fist of Fury

07.00 08.30 10.30 11.00 11.30 12.00 15.00 16.30 17.00 18.00 18.30 19.00 20.00

Upin & Ipin Met Pagi Cerita Pagi Diantara Kita Sidik Lintas Siang Layar Kemilau Upin & Ipin Dkk Aksi Juara Zona Juara Bernard Bear Shaun The Sheep Upin & Ipin Dkk Sinema Utama Bollywood 00.30 Layar Tengah Malam 02.00 Cerita Dinihari

kan tugas sekolah, pukul 19.00 WIB. Namun, pada pukul 21.00 WIB korban tidak dapat dihubungi lagi. ”Seluruh kesaksian sangat penting untuk mengungkap kebenaran kasus ini. Kendati mereka bukan orang yang mengetahui secara pasti aksi pembunuhan, tetapi kami yakin semua akan terungkap,” terang Djohar. Tidak hanya tujuh orang yang dihadirkan, imbuh Djohar, rencananya ia akan menghadirkan tiga orang saksi lagi, yakni tetangga korban dan dua orang ahli forensik dari RSUD dr Moewardi dan Dokpol Polresta, pada sidang selanjutnya, Kamis (12/5) mendatang. Sementara itu, kuasa hukum Rk, Suparno, menuturkan sidang berjalan lancar tanpa kendala apapun. Kesaksian yang menyinggung Rk, lanjutnya, diakui oleh Rk sendiri. Kuasa hukum Rn, Yusuf, mengatakan sidang kali itu belum menyentuh pada pokok perkara karena sidang masih awal.q m93

Pembawa amunisi dituntut penjara lima tahun

q m93

06.00 07.30 11.00 12.00

duga telah melakukan penyimpangan penerimaan pinjaman daerah pada periode Januari 20062010 senilai Rp 3,14 miliar, dan periode Januari-Desember 2007 senilai Rp 2,9 miliar. Selanjutnya, periode Januari-Desember 2008 senilai Rp 50 juta dan JanuariDesember 2009 senilai Rp 2,47 miliar, sehingga total kerugian senilai Rp 6,59 miliar. Dalam kasus dugaan korupsi di dua Perusda Pemkab Sragen, Kejakti Jateng telah memeriksa tiga anggota dewan pengawas dari BPR Djoko Tingkir dan BPR Karangmalang, serta dua staf bagian perbendaharaan kas daerah Pemkab Sragen. q

06.30 Dink, The Little Dinosaurs 07.00 The Adventure of Little Carp 10.30 Morning Shock 12.00 Klik! 13.00 Mantap 14.00 Srimulat Cari Bakat-Di Balik Layar 15.30 Djarum ISL2010-2011 17.35 Katakan Katamu 18.35 Wildlife on One: King Croc 19.00 Sinema Aksi: Ricky Oh 22.00 Konfrontasi 23.00 Ripleys Believe It or Not 00.00 Topik Malam

07.05 Bedah Editorial Indonesia 08.05 8 Eleven Show 11.05 MDG’s Insight 13.05 Oasis 14.05 Metro Xin Wen 15.30 Public Corner 16.05 Discover Indonesia 16.30 Sentilan Sentilun 17.05 Metro Hari Ini 19.05 Suara Anda 20.30 Journalist on Duty 21.30 Otoblitz 22.05 Mata Najwa 23.05 Metro Realitas 23.30 Metro Sport 00.05 Metro Malam

05.30 06.30 07.30 08.30 12.30 13.00 13.30 14.00 14.30 15.00 16.00 18.15 19.00 21.00

Islam Itu Indah Kamu Pasti Bisa Rangking 1 Derings Jelang Siang Bingkai Berita Kejar Tayang Mr Bean Police86 Keluarga Minus Gong Show Jika Aku Menjadi Big Brother Bioskop TransTV: The Art of War II 23.00 Bioskop TransTV: The Fan

07.30 08.30 09.00 09.30 11.00 13.00 14.00 15.00 16.00 17.30 18.00 18.30 19.30 20.00 21.45 23.30 00.00

Selebrita Pagi Rahasia Sunah Benar Benar Unik Mencari Keadilan Warna Laptop Si Unyil Dunia Air Koki Cilik Jejak Petualang Orang Pinggiran Ups Salah Sambung Hitam Putih On The Spot Opera Van Java Bukan Empat Mata Pendekar Komunitas Unik

06.30 10.00 11.00 11.30 12.00 13.30 14.00 14.30 16.00 17.00 19.30 20.30

Apa Kabar Indonesia Cofee Break Khatulistiwa Kabar Keadilan Kabar Siang Mutumanikam Yang Terlupakan Jendela Usaha Kabar ++ Kabar Petang Janji Wakil Rakyat Apa Kabar Indonesia Malam 22.30 Satu Jam Lebih Dekat 23.30 Kabar Arena 00.00 Kabar Malam

06.00 SpongeBob Squarepants 08.00 Naruto 10.30 Tamu Gokil 11.00 Abdel Temon Bukan Superstar 12.00 Awas Ada Sule 14.00 Petualangan Panji 14.30 Deny Manusia Ikan 15.00 Hand Made 16.30 Berita Global 17.00 Kartun:Chalkzone 19.00 Super Hero Kocak 20.00 Big Movies I: Game Plan 22.30 Big Movies II: Jack Hunter 2 00.30 Global Malam

06.00 Terang Pagi 07.00 Selebrita Selebriti Terkini 08.00 Lejel Home Shopping 09.30 Cooking Star 11.00 Peluang Usaha 13.00 Nyampursari 14.30 Bisik-Bisik 16.00 Kecrek 16.35 Trangsandyakala 17.35 Mega Power 19.30 Forum Solusi 21.05 Kring Dangdut 22.10 Ketawa Ketiwi By Falcon 23.10 Kabar Wengi

07.00 08.30 10.30 13.00 14.30 15.00 16.00 17.00 18.00 19.30 20.30 21.30 22.30

Good Morning Jogja Lejel Home Shooping Langen Laras How To Make A Thing Klinik Totok Perut Mega Power Dialog Interaktif Dinkes Seputar Bisnis Dialog Interaktif Anak Genius Indonesia Kawruh Blusukan Dialog Interaktif UNY Hello Mister Seputar Jogja Malam

15.00 15.30 16.00 17.00

Yogyawarta Era Tekno Jabanusra Berita Jogja 18.00 Cangkriman 20.30 Legenda Musik

Ket: Indosiar tidak mengirimkan update jadwal


SOLOPOS

INTERNASIONAL

Rabu Wage, 11 Mei 2011

Lagi, NATO gempur Tripoli

Tripoli (Espos)

Pesawat tempur NATO kembali menggempur Ibukota Libya, Tripoli, dalam sebuah serangan terberat dalam beberapa pekan terakhir, Selasa (10/5). Dari kubu oposisi dilaporkan adanya kemajuan signifikan, baik di wilayah timur maupun barat. Pasukan oposisi di Misrata mulai memukul balik pasukan loyalis Muammar Kadhafi yang lama mengepung kota pelabuhan itu. Menurut seorang dokter yang tak bersedia disebut identitasnya, pasukan pemberontak mulai mendesak loyalis ke arah Dafniya, sebuah kota di pinggiran barat Misrata. Hingga kemarin sore, pertempuran masih terus berlangsung, baik di Dafniya maupun di sebuah Bandara dekat Misrata selatan. Dalam sebuah rekaman yang diunggah di internet, pasukan pemberontak menyatakan mulai mendesak loyalis hingga 25 kilometer keluar dari pusat Misrata. “Kami akan segera mendapatkanmu, Kadhafi,” ujar salah seorang pasukan oposisi dalam rekaman seperti dilansir yahoonews. Di Libya timur, pemberontak melaporkan pertempuran tengah berlangsung di Ajdabiya dan Brega. Seorang komandan pasukan pemberontak, Zakaria al-Mismari, mengatakan, pasukan Kadhafi sempat mendesak maju pada Senin (9/5) namun berhasil dipukul balik. Selama beberapa pekan terakhir, pergerakan pasukan pemberontak macet di Ajdabiya dan belum bisa maju ke Brega. Brega menjadi rebu-

tan kedua pihak karena merupakan kompleks terminal minyak dan hidrokarbon terbesar kedua Libya. Empat lokasi Dalam serangan terbaru kemarin, serangan pesawat NATO setidaknya menghantam empat lokasi di Tripoli. Sebuah yang menjadi sasaran serangan disebut warga setempat sebagai pusat kegiatan intelijen militer dan satunya lagi sering digunakan anggota parlemen. Tak jelas sasaran dua serangan lainnya, meskipun tampak gumpalan asap dari arah kompleks permukiman anggota keluarga Kadhafi. Pihak berwenang melarang wartawan mendekati lokasi salah satu bangunan yang terkena serangan NATO. Para pejabat Libya mengatakan ada empat anak terluka, salah satunya dalam keadaan serius. Kadhafi sendiri tidak muncul di depan publik sejak serangan NATO 30 April lalu yang menewaskan seorang putra dan tiga cucunya. Meskipun NATO terus melancarkan operasi militernya, sejauh ini belum berhasil melepaskan cengkeraman Kadhafi di negara penghasil minyak terbesar keempat di Afrika Utara itu. “Kami telah berhasil mendapatkan bagian-bagian penting militer Kadhafi,” tutur Sekjen NATO, Anders Fogh Rasmussen. q nap

Lintas Masa

P

Terlalu radikal

rofesor yang satu ini sungguh mempunyai metode pembelajaran radikal. Berniat memberi contoh eksperimen langsung, Profesor John Michael Bailey memberi pertunjukan seks langsung di depan kelas untuk mata kuliah Seksualitas Manusia. Sekitar 100 mahasiswa Northwestern University, Chicago, Februari lalu disuguhi demonstrasi permainan seks dan orgasme perempuan di depan kelas. Meskipun sebagian besar mahasiswa memilih tinggal di kelas dan mengikuti perkuliahan alias nonton pertunjukan seks langsung, metode sang profesor itu diprotes keras.

Deep Blue adalah komputer catur buatan IBM yang kali pertama memenangi permainan catur melawan juara dunia Garry Kasparov, dalam waktu standar sebuah turnamen catur. Kemenangan pertamanya terjadi pada 10 Februari 1996. Kasparov kemudian memenangi tiga pertandingan lainnya dan memperoleh hasil remis pada dua pertandingan selanjutnya. Total, Deep Blue kalah 2-4. Deep Blue lalu di-upgrade secara besar-besaran dan kembali bertanding melawan Kasparov pada 11 Mei 1997. Dalam pertandingan enam babak itu Deep Blue menang 3,5-2,5. Deep Blue, komputer pertama yang mengalahkan juara dunia bertahan itu kini sudah dipensiunkan dan dipajang di Museum Nasional Sejarah Amerika. q nap

William - Kate berbulan madu London (Espos) Pasangan Kerajaan Inggris, Pangeran William dan Catherine (Kate) Middleton akhirnya pergi berbulan madu setelah sempat menundanya. Juru bicara Istana St James, tempat tinggal pasangan itu, Selasa (10/5), menolak menyebutkan tujuan dan berapa lama mereka akan berbulan madu. Seperti dilansir yahoonews, pasangan bergelar Duke dan Duchess of Cambridge telah meminta agar privasi mereka dihormati selama berbulan madu. ”Kami tidak mengkonfirmasi dan tidak mengomentari spekulasi di mana mereka mungkin akan berbulan madu secara pribadi. Kami hanya menyatakan bahwa mereka telah pergi,” kata juru bicara itu. “Pasangan itu telah meminta agar privasi mereka dihormati selama bulan madu mereka,” imbuhnya seperti dilansir Daily Mail. Setelah menikah di Westminster Abbey pada 29 April lalu, pasangan itu memilih menunda bulan madu, sebelum William kembali bertugas sebagai pilot helikopter SAR. Pihak Istana hanya menyebut William mengambil cuti dua pekan namun tak mengatakan seberapa ba-

nyak waktu yang akan dihabiskan untuk bulan madu mereka. Namun, media Inggris kemarin melaporkan secara luas keduanya memilih Kepulauan Seychelles di Samudera Hindia sebagai destinasi bulan madu. Menurut Daily Mail, pengantin baru itu akan tinggal di sebuah villa eksklusif seharga 4.000 poundsterling atau sekitar Rp 58 juta per malam. Duke dan Duchess diyakini diterbangkan jet pribadi, Senin (9/5), sebelum menggunakan helikopter menuju kepulauan itu. Di lokasi itu, dua petugas Scotland Yard dilaporkan telah memeriksa situasi keamanan tiga pekan lalu. “Petugas Perlindungan Pangeran telah terlebih dulu terbang memeriksa situasi dan pesanan vila mereka telah dikonfirmasi,” ujar seorang sumber. Bulan madu pasangan itu memang sempat ditunda menyusul kekhawatiran terhadap keamanan mereka. Dengan para paparazzi yang selalu menguntit, layaknya mendiang ibu William, Putri Diana, dipastikan mereka sulit mendapatkan privasi. Selain Seychelles, kemungkinan lain lokasi bulan madu mereka adalah di Pulau Desroches, masih di kawasan Kepulauan Seychelles. q nap

gaskan lagi ya, tidak pernah saya meminta jatah untuk Komisi X,” ujar Angelina, Selasa. Nama Nazaruddin terseret dalam kasus wisma atlet karena pengakuan tersangka Mirdo Rosalina Manulang, Direktur Marketing PT Anak Negeri yang diduga milik Bendahara Umum Partai Demokrat Muhammad Nazaruddin. Kepada penyidik, Rosa mengatakan Sekretaris Kementerian Pemuda dan Olahraga, Wafid Muharam, dan Nazaruddin pernah bertemu di salah satu restoran di dekat Senayan pada pertengahan tahun lalu untuk membahas pembangunan wisma atlet. Nazaruddin merekomendasikan PT Duta Graha sebagai kontraktornya. Selanjutnya Nazaruddin disebut mendapatkan fee sebesar 13 persen dari nilai proyek Rp 191 miliar itu. Adapun Wafid diduga mendapat 2 persen. Dugaan suap untuk Wafid ditemukan KPK pada saat menangkap Wafid, Rosalina, dan M El Idris di Kementerian Olahraga pada 21 April lalu. Di meja Wafid ditemukan cek tiga lembar senilai Rp 3,2 miliar serta mata uang asing senilai Rp 1,3 miliar. Sementara Angelina disebut-sebut

sebagai koordinator pengamanan anggaran pembangunan wisma atlet. Karena anggaran pembangunan itu tembus, ia juga dikabarkan meminta jatah untuk rekan-rekan di komisinya kepada PT Duta Graha Indonesia, perusahaan pemenang tender pembangunan.

Kampanye antikorupsi Ironisnya saat dua petinggi PD terseret dugaan korupsi, Presiden SBY justru sedang menggencarkan pemberantasan korupsi. SBY dalam Konferensi Internasional Pemberantasan Praktik Penyuapan Pejabat Asing dalam Transaksi Bisnis Internasional di Nusa Dua, Bali, Selasa, menegaskan korupsi sudah terjadi sistematis di Indonesia. Sekali rakyat melihat pemimpinnya tidak berkomitmen memberantas korupsi, maka hilanglah kepercayaan rakyat. Sia-sia pula sistem pemberantasan korupsi yang telah dibangun. ”Kami juga setuju bahwa satu prioritas yang harus diperkuat adalah kolaborasi antara institusi pemerintah, dalam upaya kita meminimalisasi dan mencegah penyalahgunaan uang negara,” tegas SBY. q dtc/Ant

Polda Jateng ............................................................. sambungan dari Hal 1 ER meminta agar travel bag tersebut diberikan kepada IN. IN diakui sebagai tante ER. Christin mengaku tidak tahu isi travel bag tersebut hingga akhirnya perempuan 51 tahun ini tertangkap. Menurut keterangan perempuan asal Pontianak, Kalimantan Barat ini, dirinya mengenal IN dari saudaranya yang berada di Jakarta. IN lantas mengajaknya bekerja sama di bidang Ponsel dan elektronik. Dari IN ia dikenalkan dengan ER yang bekerja di Malaysia. Bertiga mereka berencana pergi ke Malaysia dengan alasan belanja perlengkapan dan alat-alat Ponsel. Saat hendak berangkat dari Bandara Soekarno-Hatta, Cengkareng, IN tiba-tiba membatalkan kepergiannya sehingga hanya Christin dan ER saja yang bertolak ke Malaysia. Dari Malaysia, Christin pulang ke Indonesia melalui Solo. Sebelum pulang, ER titip travel bag untuk diberikan kepada IN sesampainya di Jakarta. Di Solo, ia berniat kulakan batik. Menurut rencana, Christin akan melanjutkan perjalanannya dari Solo ke Jakarta menggunakan kereta api. Namun nahas, Senin siang ia tertangkap petugas karena membawa heroin.

11 Mei 1997—Komputer Deep Blue kalahkan pecatur Garry Kasparov.

Pihak universitas pun langsung mengambil langkah tegas dan memberi Profesor Bailey “tugas mengajar lainnya”. “Universitas Northwestern tengah memeriksa kurikulum yang paling tepat untuk mata kuliah Seksualitas Manusia,” ujar perwakilan universitas, Alan Cubbage seperti dilansir yahoonews, Selasa (10/5). Wah, alamat tahun depan tak ada lagi live show untuk mata kuliah paling poluler itu! q nap

Koruptor kepung ...................................................... sambungan dari Hal 1 Namun PD masih terus melihat perkembangan di KPK. ”Selama ini kader PD yang disebut-sebut dalam pemberitaan belum menunjukkan indikasi keterlibatan mereka dalam kasus tersebut. Itu adalah penjelasan hasil klarifikasi internal kami,” tuturnya. Nazaruddin tidak berkata banyak seputar pertanyaan yang disampaikan Dewan Kehormatan PD. Ia menilai menjelaskan kepada Dewan Kehormatan partai adalah hal yang biasa. ”Prinsipnya kalau ada isu pasti ditanyakan secara detail. Itu sesuatu yang wajar dan normal. Mengklarifikasi seperti itu adalah hal yang wajar dan bukan hal yang luar biasa,” ujar Nazaruddin. Sementara ihwal keterlibatan Angelina Sondakh, Dewan Kehormatan belum akan meminta keterangan darinya. “Dilihat dari hasil pemeriksaan Nazaruddin, apa diperlukan keterangannya (Angelina),” ucap Amir Syamsuddin. Angelina Sondakh membantah dirinya terlibat dalam kasus dugaan suap di Kemenpora. Dia menegaskan tidak pernah meminta jatah atas golnya anggaran Rp 200 miliar untuk pembangunan wisma atlet SEA Games itu. ”Itu tidak benar. Saya te-

9

“Hasil tes urine Christin dinyatakan negatif. Sementara ini tersangka masih dianggap sebagai kurir,” jelas Joko. Penyelidikan lanjutan dilimpahkan ke penyidik Direktorat Narkoba Polda Jateng. Hal ini dilakukan sekaligus untuk memburu keterlibatan orang-orang disebut oleh tersangka. Wakapolres Boyolali, Kompol Amingga Meilana Primastito menegaskan kasus penyelundupan heroin kali ini tidak ada kaitannya dengan penyelundupan heroin sebelumnya yang dilakukan seorang perempuan warga Filipina, Cherry Ann Panaligan Calaud. “Bandara Adi Soemarmo adalah bandara internasional. Ada sejumlah penerbangan yang langsung ke Malaysia dan Singapura, tidak menutup kemungkinan terjadi penyelundupan,” jelasnya. Christin kemudian dijemput langsung oleh Kasat I Ditnarkoba Polda Jawa Tengah, AKBP Cornelius Wisnu beserta sejumlah barang bukti. Cornelius Wisnu menuturkan penanganan kasus penyelundupan ini diambil alih Polda mengingat melibatkan jaringan luar negeri. “Penyelundupan Narkoba antarnegara dan perlu penyelidikan lebih lanjut. Ada ke-

terlibatan warga asing butuh koordinasi antarnegara dengan melibatkan Interpol,” paparnya. Tersangka dapat dijerat Pasal 113 Ayat 1 dan 2 Undang-Undang Nomor 35/2009, tentang Narkotika Golongan Satu. Ia terancam pidana penjara maksimal 15 tahun. Sementara itu setelah upaya penyelundupan heroin diungkap, Bea dan Cukai Surakarta semakin meningkatkan pengawasan terhadap para penumpang. Selain itu, pelatihan peningkatan kompetensi petugas Bea dan Cukai juga diintensifkan. Menurut Kasi Penindakan dan Penyidikan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean Surakarta, Wasis Jatmiko, kepada Espos, bandara internasional selama ini memang menjadi sasaran empuk para penyelundup barang terlarang. Tidak terkecuali Bandara Adi Soemarmo. Upaya penyelundupan Narkoba yang telah terjadi itu merupakan kejadian kali kedua dalam dua bulan terakhir. Oleh karena itu, upaya pencegahan harus selalu menjadi prioritas. Hingga saat ini pihak Bea dan Cukai hanya mempunyai tujuh penjaga yang ditempatkan di setiap terminal, termasuk tiga orang intel. m90/m93

7 Eks

...................................................................................... sambungan dari Hal 1

Mereka yang mengajukan PK secara in person adalah Heru S Notonegoro, Hasan Mulachella, Satryo Hadinagoro, Bambang Rusiantono, Zaenal Arifin, James August Pattiwael dan M Sahil Alhasni. Majelis hakim dalam persidangan yang dimulai pada pukul 10.15 WIB itu, yakni Bintoro, Budi dan Joni. Bertindak sebagai jaksa penuntut umum (JPU) adalah Sigit Kristanto dan Arief Kurniawan. Lokasi persidangan kemarin dipenuhi pengunjung dari berbagai elemen masyarakat di Kota Solo. Turut hadir dalam rombongan pengunjung di sidang itu adalah Wakil Walikota Solo, FX Hadi Rudyatmo, dan unsur pimpinan DPRD Solo. Di samping itu, anggota PDIP, kalangan pengusaha, suporter Pasoepati, Forum Komunikasi Putra-Putri TNI/Polri (FKPPI), pendukung Zaenal Arifin dan M Sahil Alhasni. Terlihat pula abdi dalem Keraton Solo. Berdasarkan informasi yang dihimpun Espos, pengajuan PK kali ini didasari penemuan bukti baru (novum) berupa putusan mantan anggota Dewan dari Fraksi TNI di Peng-

adilan Mahkamah Militer Tinggi. Sesuai putusan No: Put/36-K/PMTII/AD/VII/2009, tiga mantan anggota Dewan dari militer dibebaskan dari jeratan hukum. Mereka adalah H Siswandi, AR Sukiman dan M Mulyadi. Alasan lain pengajuan PK adalah adanya kekhilafan majelis hakim MA dalam memutus perkara dan munculnya perbedaan pertimbangan hukum dalam perkara yang sama. Dilepaskannya pimpinan DPRD Blora dalam kasus dugaan korupsi juga dimasukkan dalam materi novum. ”Peran kami tidak cukup strategis dalam penetapan anggaran itu, tapi, kenapa kami yang justru dihukum. Sementara, sejumlah anggota lain, bahkan pimpinan dari unsur TNI tidak dihukum. Apakah keputusan seperti ini tidak diskriminatif?” kata Hasan Mulachella saat membacakan materi pemohonan PK di hadapan hakim. Menurut Heru S Notonegoro, sepanjang menjabat sebagai anggota DPRD periode 1999-2004, dia bersama teman-temannya yang saat ini terjerat kasus dugaan korupsi meyakini tidak pernah melanggar hukum.

Uang yang diterima semasa menjabat sebagai wakil rakyat sudah sesuai peraturan. Dengan demikian, apa yang telah dilakukan tidak termasuk perbuatan kejahatan. ”Kami yakin, PK ini akan berhasil 100 persen. Kami juga yakin kalau nantinya akan ada cukup alasan untuk membatalkan vonis MA itu,” jelasnya. Hal serupa juga dijelaskan pemohon PK lainnya, Satryo Hadinagoro. Dirinya yakin bakal menghirup udara bebas dalam waktu dekat. Pasalnya, novum dalam perkara kali ini dianggap sudah cukup jelas. ”Agenda hari ini (kemarin -red) memang pembacaan materi pemohon PK secara in person. Hal itu ditindaklanjuti dengan pemberian pembuktian di hadapan majelis. Kalau sudah akan ditanggapi JPU dan dikirim ke Jakarta,” ulas Suharsono yang menjadi penasihat hukum Satryo Hadinagoro cs. Menurut majelis hakim Bintoro, sidang permohonan PK akan dilanjutkan pada Kamis (12/5) mendatang. Sidang lanjutan itu akan menghadirkan dua orang saksi. q pso

Rumah gedek .............................................................................. sambungan dari Hal 1 Agar angin dari luar tidak masuk, kamar tidur hanya ditutupi dengan spanduk bekas dan beberapa lembar papan tripleks. Tikar hijau lusuh terhampar di atas tempat tidur. Tidak ada sekat antara dapur dengan kandang kambing. Tak banyak juga aksesori maupun barang-barang rumah tangga di rumah itu. Hanya ada satu almari pakaian yang tak jauh dari kamar tidur. Peralatan masak dan peralatan makan tertempel di beberapa sudut dinding rumah yang terbuat dari anyaman bambu. Di sudut lain, gedek tersebut sudah rusak sehingga angin leluasa masuk ke dalam rumah. Di rumah itu tak ada kamar mandi. Jadi setiap ha-

ri, Sumpono sekeluarga selalu numpang di rumah tetangga atau di kamar mandi pura yang letaknya tak jauh dari rumahnya. “Selama ini belum ada bantuan dari pemerintah untuk perbaikan rumah. Dulu pernah mengajukan tapi saya tidak tahu karena alasan apa, hingga kini saya tidak mendapatkan bantuan,” ungkap Sumpono. Setiap hari, istrinya, Susilowati, hanya menanak nasi sehari sekali, pada pagi hari. Mereka tak ada cukup uang untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Sering kali, Susilowati utang di warung untuk mendapatkan lauk pauk atau bumbu dapur. “Kalau sudah punya uang, nanti sa-

ya bayar,” kata Susilowati. Penghasilan suaminya sebagai tukang pijat urut hanya Rp 20.00030.000 per pekan, tidak cukup untuk menopang kebutuhan keluarga. Kadang bila anaknya menangis ingin makan, Susilowati minta nasi ke budenya yang rumahnya tidak jauh dari situ. Bahkan, bila tidak memiliki lauk, Sumpono hanya memberi nasi putih yang dicampur dengan garam kepada putri semata wayangnya. “Saya ingin sekali tahun depan anak saya bisa bersekolah seperti anakanak yang lain. Tapi, kami sendiri juga bingung, uang dari mana untuk menyekolahkan putri saya,” demikian Susilowati. q

Tiwas njiwit ............................................................................... sambungan dari Hal 1 Saat pertemuan, Cempluk pura-pura jinak-jinak emprit, acuh tapi hatinya ngebet melihat penampilan Koplo yang bersih, rapi dan wajah kalemnya itu yang bikin Cempluk dhegdheg sir. Sehabis menyajikan minuman, Cempluk kembali masuk dengan wajah menunduk tapi matanya melirik ke arah Koplo. Ndilalah saat itu tiba-tiba mak pet, listriknya mati. Cempluk yang fobia gelap langsung njerit dan grayah-grayah kembali ke ruang tamu mencari kakaknya. ”Wadhuh Mas, listriknya mati, Mas! Gimana ini?” teriaknya

sambil menggandeng tangan orang yang dikira kakaknya itu. Yang digandeng pun diam tak menjawab. ”Ayo Mas, cepat tengok sekringnya, putus atau memang mati lampu!” pinta Cempluk sambil mencengkeram tangan Koplo. Lagi-lagi tak ada jawaban. Akhirnya Cempluk pun dengan gemas mencubit orang yang digandengnya, ”Aduh, jangan nyubit dong,” teriak orang tersebut. Cempluk pun kaget setengah mati, ternyata yang ia gandeng bukan kakaknya, tetapi Jon koplo, calon pacarnya! Tiba-tiba dari dalam kamar, Tom

Gembus datang membawa lilin yang sudah menyala. ”Ya ampun, tadi saya kira Mas Gembus.Tiwas tak gandeng,” Cempluk kisinan. ”Nggak papa kok Dik,” jawab Koplo seneng-seneng clingus. ”Lho, keliru nggandeng ta? Wah, seru nih, belum kenalan sudah main gandeng-gandengan,” goda Gembus. Cempluk pun ngeciprat pergi ke belakang saking malunya walau kondisi gelap gulita. q Kiriman Ikhwan Isnaini, Tegal Sari RT 07/RW III Kadipiro, Banjarsari, Solo


10

Rabu Wage, 11 Mei 2011

Saatnya bergandeng tangan LIGA PRIMER INDONESIA

l Oleh: Imam Yuda Saputra

B

Hasil Selasa (10/5) Batavia Union 1-1 Jakarta FC

agi Pasoepati, bertamu ke Surabaya ibarat masuk ke hutan belantara yang dikuasai para buaya. Perseteruan yang ditimbulkan setiap kedua suporter ini bertemu menjadi bukti renggangnya hubungan di antara keduanya. Oleh sebab itu, saat putusan laga antara Solo FC dan Persebaya 1927 digelar di Stadion Gelora 10 Nopember, Surabaya pada Senin (9/5), berbagai reaksi muncul dari kedua belah pihak. Mereka khawatir bentrok antarsuporter bakal terjadi lagi. Namun, kekhawatiran ini segera ditepis ketika Bonek menyatakan sinyal perdamaian.

Jadwal Sabtu (14/5) PSM Makassar vs Cendrawasih Papua Bintang Medan vs Bali Devata Persibo vs Solo FC Real Mataram vs Minangkabau FC Manado United vs Bogor Raya FC Klasemen sementara No Klub 1 Persema 2 Persebaya 1927 3 Batavia Union 4 Medan Chiefs 5 PSM 6 Bali Devata 7 Persibo 8 Semarang United 9 Jakarta FC 10 Aceh United 11 Bintang Medan 12 Bogor Raya FC 13 Minangkabau FC 14 Solo FC 15 Real Mataram FC 16 Bandung FC 17 Manado United 18 Tangerang Wolves 19 Cendrawasih Papua

M 16 16 15 16 15 16 16 16 15 16 14 15 16 16 17 16 16 16 15

M 12 11 7 7 7 7 7 8 6 7 6 6 5 4 4 3 2 2 0

S 3 3 6 5 4 4 4 1 5 2 3 3 6 4 4 4 6 5 4

K 1 2 2 4 4 5 5 7 4 7 5 6 5 8 9 9 8 9 11

M-K 34-12 38-13 29-16 20-18 23-15 18-15 22-21 15-17 24-17 19-21 23-19 20-16 17-21 17-23 26-39 18-29 17-32 17-31 13-33

Pts 39 36 27 26 25 25 25 25 23 23 21 21 21 16 16 13 12 11 4

Bojonegoro (Espos) Fernando Gaston Soler (Real Mataram) Juan Manuel Cortez (Batavia Union) q yud

Suryo Agung batal tampil di SEA Games 2011 Semarang (Espos) Sprinter nasional asal Jawa Tengah, Suryo Agung Wibowo, batal tampil pada SEA Games XXVI di Sumatera Selatan dan DKI Jakarta, November 2011, karena akan menunaikan ibadah haji. ”Saya sudah mengajukan surat pengunduran diri Ard dari Pelatnas tertanggal 4 Mei Suryo Agung 2011 tetapi sampai kini belum dibalas secara resmi,” kata Suryo Agung ketika dihubungi dari Semarang, Selasa (10/5). Tetapi, kata peraih dua medali emas SEA Games XXV/2009 Laos tersebut, permohonan itu kemungkinan diterima karena dirinya tak jadi diberangkatkan mewakili Indonesia pada Grand Prix Asia di China. Menurut dia, sebenarnya rencana menunaikan ibadah haji itu sudah pada 2010 tetapi mundur karena harus tampil pada Asian Games XVI di Guangzhou, China, Desember 2010. q Ant

SMP Muhammadiyah 1 juara futsal antar-SMP Sukoharjo (Espos) SMP Muhammadiyah 1 Simpon, Solo, berhasil menjuarai turnamen futsal antar-SMP se-Eks Karesidenan Surakarta bertajuk JF Sulfur Futsal Competition 2011 setelah melumat SMP Muhammadiyah 4 Solo, 7-1 (3-0) di GOR Pandawa Solo Baru, Sukoharjo, Minggu (8/5). Sedangkan juara III turnamen ini direbut SMP Tasikmadu, Karanganyar, karena lawannya yakni SMP 3 Tasikmadu didiskualifikasi. Pelatih Futsal SMP Muhammadiyah 1 Simpon, Masudin mengakau puas dengan hasil tersebut Dengan kemenangan ini SMP Muhammadiyah 1 Simpon berhak menggondol hadiah utama berupa uang pembinaan Rp 2,5 juta dan trofi. Juara dua dan tiga turnamen ini masing-masing juga mendapat uang pembinaan Rp 2 juta dan Rp 1 juta. q ian

Panpel Liga Bocah perbaiki Lapangan Kadipolo

Espos/Imam Yuda Saputra

AKUR—Sejumlah anggota Pasoepati berjabat tangan dengan dirijen utama Bonek, Himan Gimbal di depan Wisma Persebaya, Senin (9/5)

Solo (Espos)

Menjelang duel tandang lawan Persibo Bojonegoro pada Sabtu (14/5) mendatang Solo FC dilanda krisis pemain. Pasalnya tak kurang enam pemain pilar terancam tak bisa memperkuat tim. l

Oleh: Imam Yuda Saputra/Iskandar

”Tadi (kemarin-red) hanya latihan ringan, diikuti para pemain yang kami bawa ke Surabaya. Sebab pemain lainnya, tadi pagi sudah menjalani olah kebugaran sehingga mereka beristirahat,” te-

rang Pelatih Solo FC, Branko Babic, singkat ketika ditemui seusai latihan di Stadion Sriwedari, Solo, Selasa (10/5). Menurut dia mereka yang absen adalah David Micevski, dan

& Sigit (Karanganyar, HP 085867731XXX) Abang ijo lampune disko. Bonek Solo, ayo woyo-woyo, joss. Damai itu indah, kawan!

Slamet Widodo (akibat akumulasi kartu kuning), Sergey Litvinov, Pitono dan Muhammad Analis (karena cedera) dan Yunet HW (mengikuti seleksi pemain Timnas). Diakuinya hal itu membuat kekuatan timnya akan berkurang. Dengan adanya sejumlah pemain pilar yang absent, besar kemungkinan Babic akan bereksperimen dengan merotasi posisi sejumlah pemain. Di antaranya Stevan Racic yang biasanya menjadi tandem Zarko Lazetic di depan bisa jadi dioper ke be-

lakang memperkuat barisan pertahanan. Karena itu pada latihan ringan kemarin Babic memasukkan Stevan bersama empat pemain belakang lainnya. Jika hal itu dilakukan, kemungkinan posisi Stevan di depan akan digantikan Ricky Kristendi.

Latihan ringan Guna mencari komposisi yang tepat dalam sisa waktu yang ada ini Babic pada latihan Rabu (11/5) ini, kemungkinan akan mencoba beberapa patron. Oleh sebab itu sepulang dari Surabaya pada Se-

Kejurda Atletik 2011

Tim pelajar batal berangkat Solo (Espos)

mandat dari PASI Solo, Suyatno pun enggan berharap. Ia memilih absen dan mempersiapkan Pesti Suryaning Ayu cs untuk tampil ke even yang lebih bergengsi. “Ini bukan keputusan saya semata. Namun ini adalah hasil rembug bersama para atlet lainnya,” ujar Suyatno kepada Espos, Senin (10/5). Sebelumnya Suyatno sendiri memang berkeinginan untuk menerjunkan atletnya pada Kejurda. Sebanyak enam atlet yang terdiri dari empat putri dan dua sprinter putra sudah dipersiapkannya melalui

Keinginan tim atletik pelajar Kota Solo menjajal kerasnya persaingan kejuaraan daerah (Kejurda) Atletik Jateng 2011, kemungkinan batal. Pasalnya, para atlet asuhan Suyatno ini tidak diberi wewenang oleh Pengurus Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Kota Solo untuk mengikuti kejuaraan yang berlangsung di lintasan atletik Akademi Militer (Akmil) Magelang, Sabtu-Minggu (14-15). Praktis dengan tidak turunnya

latihan intensif. Keenam atlet tersebut, yakni Defrizal Firdausy yang turun di nomor sprint 200 meter dan 400 meter putra, Nova Hartanto (100 m putra), Julita Ayu (400 m), Ririn Nur Restiani (100 m dan 200 m), Laila Khoir (100 m) dan Pesti Suryaning Ayu (lompat jauh dan 200 m). Suyatno mengaku keputusan tidak berangkat lebih dikarenakan permasalahan biaya. Tanpa support PASI, para atlet lebih memilih menggunakan biayanya untuk berangkat ke event tingkat nasional. q yud

LCC Seri I

Misi berat pembalap TCT Solo (Espos) Misi berat diemban awak balap sepeda Tirta Cycling Team (TCT) Solo saat menjalani adu kebut pada Lomba Custom Cycling (LCC) Seri I di Temanggung, Jumat-Minggu (13-15/5) mendatang. Target menembus posisi lima besar akan sulit terwujud. Dalam ajang tahunan yang digelar Custom Cycling Club (CCC) Jakarta yang bermarkas di Gagak Si-

pat Boyolali ini, persaingan dipastikan bakal semakin berat. Hal ini menyusul lomba yang mempertandingkan tiga nomor, yakni Individual Time Trial (ITT), kriterium dan road race (RR) ini bakal diikuti para pembalap Pelatnas SEA Games. “Saya baru memperoleh informasi dari pelatih Pelatnas balap sepeda, Munadi, katanya mereka bakal turun di ajang ini juga. Jadi bisa dipastikan persaingan bakal bertambah berat,” ungkap pelatih TCT

Jika Persibo bisa memaksimalkan laga kandang melawan Solo FC mendatang, besar kemungkinan tim itu bias memenuhi ambisinya. Ia mengatakan, saat ini posisi Persibo di peringkat tujuh klasemen sementara. Persibo telah menjalani 16 kali pertandingan dengan memperoleh 25 poin, menang empat kali, seri empat kali, kalah lima kali, memasukkan 22 gol, dan kemasukan 20 gol. q Ant

Solo, Agus Sadiyanto kepada Espos, Selasa (10/5). Meski berat, target masuk lima besar tetap dicanangkan Agus, khususnya pada nomor RR. Oleh sebab itu, porsi latihan khusus sengaja diberikan untuk menghadapi ajang ini, khususnya di jalur tanjakan dan rolling. Jalur tanjakan lereng Pegunungan Lawu dipilih sebagai area untuk mengenjot ketajaman fisik dan endurance pembalapnya. q yud

lasa pagi, tim yang dibawa ke Surabaya tidak diistirahatkan seperti biasanya. Sehingga kemarin sore, tim langsung berlatih ringan di Stadion Sriwedari. Tetapi mereka hanya melakukan fun game guna memelihara kebugaran. Sementara itu Pelatih Fisik Solo FC, Bambang Widjanarko, mengatakan pihaknya sore kemarin terpaksa langsung memprogramkan latihan, kendati Asep Winarso dkk pada pagi hari baru saja tiba dari Surabaya. Hal itu dilakukan menyusul mepetnya persiapan menghadapi pertarungan di Bojonegoro. q

Kompetisi internal Persis terancam terpotong Solo (Espos) Kompetisi internal Divisi II Persis Solo yang rencananya dibuka Jumat (20/5), kemungkinan besar akan terpotong, menyusul digelarnya semifinal Divisi Utama di Solo Minggu (22/5) dan Rabu (25/5). Dengan demikian sesaat setelah dibuka, kompetisi diistirahatkan sejenak menunggu semifinal selesai. ”Saya rasa tak masalah, nanti setelah dibuka kompetisi jeda sebentar dan akan dimulai lagi pada Kamis (26/5). Tetapi pada prinsipnya kompetisi tetap berjalan terus,” terang Ketua Panpel Persis, Paulus Haryoto, ketika ditemui di Solo, Selasa (10/5). Menurut dia laga semifinal di Solo akan menggunakan Stadion Manahan untuk pertandingan resmi. Namun Panpel juga menyiapkan sejumlah lapangan lain untuk berlatih tim-tim yang akan bertanding. Paling tidak, papar Paulus, Panpel akan menyiapkan Stadion Sriwedari, Lapangan Kottabarat untuk berlatih. Rencananya, pertandingan semifinal akan dilangsungkan dua partai dalam sehari yaitu pada sore dan malam hari. Terkait hal itu Panpel menyiapkan lampu Stadion Manahan guna penerangan pertandingan malam hari. Menyinggung kemungkinan minimnya penonoton pada perhelatan tersebut, Paulus mengaku tak mempermasalahkannya. Karena biaya peneyelenggaraan pertandingan ditanggung PSSI pusat. ”Dari delapan tim yang bertanding di Divisi Utama memang hanya dua tim yang berasal dari Pulau Jawa. Dua tim itu adalah Persiba Bantul dan Gresik United.” Sementara itu Sekretaris Persis, Sapto JP, mengatakan saat ini sejumlah klub anggota Divisi II Persis sudah mempersiapkan diri. Hal itu dibuktikan dengan banyaknya lapangan sepak bola di Solo yang digunakan klub-klub tersebut untuk menempa diri. q ian

Arema digelontor setengah lusin gol Jeonju (Espos)

& Hastomo (Colomadu, HP 081915348XXX) Kepada Kelompok 78, manuver politik apalagi yang akan Anda semua lakukan? Ini panggung sepak bola, Bung! Bukan panggung politik!

Persibo Bojonegoro, Jawa Timur (Jatim), akan memaksimalkan laga kandang melawan Solo FC pada lanjutan kompetisi Liga Primer Indonesia (LPI), di Stadion Letjen H Soedirman, Bojonegoro, Sabtu (14/5). Ketua Umum Persibo Bojonegoro, Taufik Risnendar, di Bojonegoro, Selasa (10/5), mengatakan, pada laga kandang melawan Solo FC, timnya ha-

rus memaksimalkan permainan untuk meraih kemenangan. Laga itu, katanya, sebagai pertandingan kandang yang masih tersisa pada putaran terakhir kompetisi LPI. Selain satu laga kandang, Persibo masih harus menjalani laga tandang melawan Persema Malang, Minggu (22/5). ”Dengan masih harus berlaga dua kali, kami akan memaksimalkan target pada putaran pertama bisa masuk lima besar,” katanya.

Solo FC krisis pemain

Solo (Espos) Panitia pelaksana (Panpel) Liga Bocah 2011 mengenang salah satu tokoh sepak bola Solo, Halim Perdana, sedang ngebut memperbaiki Lapangan Kadipolo. Di sisi lain Panpel akhirnya memutuskan membatasi peserta turnaman tim bermateri pemain kelahiran 1998, sebanyak 37 peserta. ”Perbaikan Lapangan Kadipolo yang akan digunakan untuk bertanding pemain kelahiran 2000 sedang kami lakukan. Tadi (kemarin-red) rumput lapangan sudah kami potong dan besok beberapa bagian akan kami uruk dengan ladhu,” ujar salah seorang panitia, Eko ”Kodok” di Solo, Selasa (10/5). Dia optimistis, pada hari H pelaksanaan turnaman yaitu Sabtu-Minggu (14-15/5), tiga lapangan yang akan digunakan untuk turnamen yaitu Stadion Sriwedari, Lapangan Kottabarat dan Lapangan Kadipolo siap digunakan. Sebab perbaikan Lapangan Kadipolo yang dilakukannya dinilai hanya perbaikan kecil yang bisa ditanganai secara cepat. q ian

mantau situasi masyarakat di Surabaya, khususnya Bonek. “Saya mendapat tugas langsung dari bapake (Presiden Pasoepati, Bimo Putranto) untuk melihat keadaan di Surabaya,” ujar Iwan di Wisma Persebaya, Senin. Iwan pun rajin melakukan lobi-lobi terhadap Bonek. Mengikuti rapat-rapat koordinasi bersama para anggota Bonek menjadi sarapan Iwan dan lima rekannya setiap hari. “Ternyata sambutan masyarakat di sini welcome terhadap kami. Meski tidak dipungkiri masih ada beberapa anggota Bonek yang tak setuju dengan rekonsiliasi ini. Namun itu, sudah diselesaikan secara internal oleh Bonek,” ujarnya. q

Persibo incar poin penuh

Top skor 13 Gol 11 Gol

Mereka ingin menyudahi permusuhan dan siap menyambut dengan persahabatan para anggota Iblis Merah Manahan yang ingin datang ke Surabaya. Ajakan tersebut pun ditangkap serius oleh Pasoepati. Namun, sebelum melawat ke markas pendukung fanatik tim Bajul Ijo, Pasoepati terlebih dulu mengirim sejumlah anggotanya. Ada enam anggota yang ditugaskan mengamankan kondisi dan situasi sebelum Pasoepati tiba di Surabaya, salah satunya adalah Iwan Samudra. Ketua Ultras Pasoepati ini bersama rekan-rekannya tiba di Surabaya, sejak Sabtu (7/5). Selama tiga hari di Surabaya, keenam anggota Pasoepati bertugas me-

Arema Indonesia Malang dihajar Jeonbuk Hyundai Motors dengan skor 6-0. Kekalahan telak ini menyudahi kiprah Singo Edan di Liga Champions Asia karena hanya mampu sebagai juru kunci Grup G. Bermain di Jeonju World Cup Stadium, Selasa (10/5), Arema sudah kebobolan saat laga baru berjalan dua menit. Adalah Krunoslav Lovrek yang merobek jala Ahmad Kurniawan dengan sepakan kaki kirinya. Enam menit kemudian, Jeonbuk menambah pundi-pundi golnya lewat sontekan

Kim Dong Chan. Mendapat umpan terobosan dari Luiz Henrique, Dong Chan dengan mudah menceploskan bola ke jala Arema. Pada menit ke-27, Jeonbuk sukses melesakkan gol ketiganya. Menerima umpan silang dari Dong Chan dari sisi kanan, Jeong Shung Hoon menanduk bola dan gol. 3-0 Untuk Jeonbuk. Di menit terakhir babak pertama, Jeonbuk kembali sukses memanen gol. Lovrek mencetak gol keduanya dengan sebuah sontekan terarah setelah mendapat umpan mendatar dari Dong Chan dari kiri. Lovrek membukukan namanya la-

gi di papan skor di menit ke-59. Gol ketiga alias hattrick striker berkebangsaan Kroasia itu dicetak dengan tendangan first time terarah usai diberi umpan dari kanan. Jeonbuk menggenapkan kemenangannya jadi 6-0 setelah Kang Seung Jo menjebol gawang Ahmad Kurniawan dengan sontekan terukur setelah menerima umpan terobosan yang matang. Di menit ke-83, Arema mendapat hadiah penalti setelah Talaohu Abdulmusahfry dijatuhkan kiper Kim Min Sik. Namun eksekusi Roman Chamelo bisa ditangkap Min Sik dan gol tidak terjadi. q dtc

JIBI/Bisnis Indonesia/AP

LEPASKAN TENDANGAN—Pemain Jeonbuk Hyundai Motors, Korsel, Lovrek Kruno (kanan), melepaskan tendangan ke arah gawang Arema Indonesia pada laga Grup C Liga Champions Asia di Stadion Jeonju World Cup, Jeonju, Korsel, Selasa (10/5).


Rabu Wage, 11 Mei 2011

Maksimalkan peluang terakhir Milan (Espos)

lihatkan Esteban Cambiasso cs saat menjamu Il Lupi, julukan RoCoppa Italia kini menjadi satu-satunya tumpu- ma.“Tidak mudah untuk mengeman utama Inter Milan untuk menyelamatkan sa- balikan situasi ke trek yang sehasetelah kutukan sepekan tu gelar di musim ini. Wajar jika Nerazzurri me- rusnya ketika menghadapi Milan dan Schalnaruh perhatian penuh terhadap duel kontra AS ke, namun kami bisa mengatasiJelas Inter ingin memenangi Roma di semifinal leg kedua Coppa Italia di Gi- nya. segalanya, namun klub ini sudah useppe Meazza, Kamis (12/5) dini hari WIB. merebut gelar juara Piala Super Italia dan Piala Dunia Klub sementara kami masih bisa mencapai fiMeski mengantongi kemenang- mereka memboyong trofi juara. nal Coppa Italia,” ujar Leonardo an 1-0 dalam pertemuan pertaPelatih Inter, Leonardo, me- seperti dilansir football-italia.net. ma di Olimpico Roma, kunci me- muji pasukannya yang tampil leLa Beneamata, julukan Inter, nuju final belum pasti berada da- bih dewasa ketika menggulung selalu mengemas kemenangan lam genggaman Nerazzurri, ju- Fiorentina 3-1 di liga, akhir pelukan Inter. kan kemarin. Kini dia berNamun jika melihat grafik per- harap performa seperti mainan Inter yang kembali me- itu bisa kembali dipernanjak akhir-akhir ini, yang dibutuhkan pasukan Leonardo saat ini adalah terus menjaga performa itu. Inilah saatnya Inter memaksimalkan peluang terakhir

dalam empat pertandingan terakhir. Tampil di kandang sendiri juga memberikan motivasi tersendiri bagi Giampaolo Pazzini dkk. Inter memenangi 12 pertandingan beruntun di kandang plus mengemas 35 gol. Dalam duel penentuan ini, Leonardo bisa kembali memasukkan Yuto Nagatomo dan Dejan Stankovic dalam skuatnya. Namun Wesley Sneijder dan Thiago Motta yang masih melakukan latihan

terpisah dari skuat kemungkinan besar tidak bisa diturunkan. Roma juga tak bisa diperkuat oleh sejumlah pemain pilar mereka. Kapten Francesco Totti masih menjalani sanksi larangan tampil terakhirnya di turnamen ini akibat aksi cerobohnya menendang Mario Balotelli yang saat itu masih membela Inter di final Coppa Italia tahun lalu. Pelatih Roma, Vincenzo Montella, juga belum bisa menurunkan Rodrigo Taddei yang menjalani sanksi larangan tampil. Sementara Matteo Brighi dipastikan absen di sisa musim ini karena mengalami patah tulang fibula. Beruntung Montella masih bisa menurunkan Simone Perrotta dan Daniele De Rossi. q anh

11

COPPA ITALIA Semifinal leg kedua Jadwal Rabu (11/5) Inter Milan vs AS Roma

SERI-A ITALIA Hasil Senin (9/5) Juventus

2-2

Chievo Verona

Klasemen sementara 10 besar No Tim M M S K M-K 1 AC Milan 36 23 9 4 61-23 2 Inter Milan 36 22 6 8 65-40 3 Napoli 36 21 5 10 56-36 4 Udinese 36 19 5 12 63-43 5 AS Roma 36 17 9 10 55-49 6 Lazio 36 18 6 12 47-35 7 Juventus 36 15 12 9 55-44 8 Palermo 36 16 5 15 55-59 9 Fiorentina 36 12 13 11 46-41 10 Genoa 36 13 9 14 40-41

N 78 72 68 62 60 60 57 53 49 48

LIGA PREMIER INGGRIS Hasil Senin (9/5) Fulham

2-5

Liverpool

Klasemen sementara 10 besar No Tim M M S K M-K 1 Manchester United 36 22 10 4 73-34 2 Chelsea 36 21 7 8 67-30 3 Arsenal 36 19 10 7 69-39 4 Manchester City 35 18 8 9 54-33 5 Liverpool 36 17 7 12 59-41 6 Tottenham Hotspur 35 14 14 7 51-44 7 Everton 36 12 15 9 50-44 8 Stoke City 36 13 7 16 46-44 9 Bolton Wanderers 36 12 10 14 49-50 10 Fulham 36 10 15 11 45-41

N 76 70 67 62 58 56 51 46 46 45

LIGUE 1 PRANCIS Jadwal Rabu (11/5) Auxerre Sochaux Montpellier HSC Nice Racing Lens Stade Rennes Toulouse Olympique Marseille

BEREBUT BOLA—Pemain Inter Milan, Yuto Nagatomo (kanan) berebut bola dengan Luca Ceccarelli dari Cesena dalam pertandingan Seri-A di Manuzzi Stadium akhir April lalu.

vs vs vs vs vs vs vs vs

Olympique Lyon Monaco FC Lorient AC Arles-Avignon Girondins Bordeaux Caen Valenciennes Stade Brest q anh/Rtr

FIFA serius perangi pengaturan skor Zurich (Espos)

Reuters/Alessandro Garofalo

Amankan zona Europa London (Espos)

JIBI/Bisnis Indonesia/AP

DIADANG LAWAN—Forward Miami Heat, LeBron James (6) dikelilingi para pemain Boston Celtics di game 4 Play off NBA di Boston, Selasa (10/5) WIB. Heat menang 98-90 atas Celtics di overtime.

Heat kian dekat ke final

Boston (Espos)

Miami Heat semakin dekat ke final Wilayah Timur setelah mengamankan keunggulan 3-1 atas Boston Celtics di Game 4 melalui overtime 98-90 di kandang Celtics di TD Garden, Selasa (10/5) WIB. Dengan kemenangan ini, Heat berpeluang besar mengeliminasi tim juara bertahan Wilayah Timur itu di hadapan publik sendiri di Miami pada Game 5, Rabu (11/5) malam waktu setempat. Big Three Heat, LeBron James, Dwyane Wade dan Chris Bosh tampil garang mereka memporak-porandakan pertahanan Celtics. James mendulang 35 poin plus 14 rebound, Wade menambah 28 angka plus sembilan rebound dan Bosh membukukan 20 poin serta 12 rebound. “Kami akan memainkan pertandingan terbaik kami pada Rabu ini dan kami harus bermain lebih baik lagi. Kami harus mengalahkan Boston Celtics,” ujar pelatih Heat, Erik Spoelstra, seperti dilansir yahoosports.com. Di kubu Celtics, Paul Pierce mencetak 27 poin, Ray Allen menambah 17 angka dan Kevin Garnett mendulang tujuh poin dan 10 rebound. Allen masih meyakini timnya mampu mengejar ketertinggalan dari Heat. “Kami tak bisa membicarakan ini, kami hanya harus menempatkan penampilan terbaik kami di pertandingan selanjutnya,” ujar Allen. q anh

Peluang Liverpool mengenyam kompetisi Eropa musim depan semakin terbuka lebar, seusai menundukkan tuan rumah Fulham 5-2 di Craven Cottage, Selasa (10/5) dini hari. The Reds yang masuk zona Liga Europa, nangkring di tempat ke lima dengan mengantongi 58 poin, menggeser Tottenham Hotspurs yang harus rela turun di peringkat keenam dengan 56 poin. “Kami bisa bermain baik dan penuh percaya diri. Semoga kami bisa mempertahankan permainan ini pada lagalaga selanjutnya,” ujar bek Liverpool, Jamie Carrager kepada Sky Sports seperti dilansir Reuters, Selasa. Pada duel yang disaksikan sekitar 25.693 penonton itu, Maxi Rodriguez menjadi bintang lapangan dengan membuat hattrick keduanya di musim ini. Maxi membuka pesta kemenangan The Reds saat pertandingan baru menginjak detik ke-31. Tujuh menit berselang, Maxi kembali memperbesar keunggulan Liverpool. Pesta gol Liverpool di babak pertama akhirnya ditutup melalui gol Dirk Kyut di menit ke-16.

Reuters/Eddie Keogh

PERAYAAN—Para pemain Liverpool merayakan kemenangan atas Fulham di laga lanjutan Lita Premier, di Craven Cottage, London, Selasa (10/5) dini hari WIB.

Di babak kedua, The Cottages sempat memperkecil ketinggalan melalui Moussa Dembele. Namun, 13 menit kemudian Maxi kembali memperbesar keunggulan melalui tendangan jarak jauhnya. Lima menit kemudian, giliran Luis Suarez yang membuat pendukung tuan rumah tertunduk. Meski di akhir pertandingan, Steve Sidewell sempat menggetarkan gawang Pepe Reina namun ini tak membuat perubahan berarti. Sejak ditanggani Kenny Dalgish, Januari lalu, Liverpool mengalami perubahan yang fantastis. Hasil-hasil bu-

ruk di awal musim berubah menjadi kemenangan besar. “Kami akan terus berusaha mempertahankan performa ini dan melihat apa yang bakal terjadi nanti,” ujar Dalgish. Kemenangan atas The Cottages ini, Steven Gerard cs juga membuka peluang ke Liga Champions dengan mengejar posisi Manchester City di peringkat empat. Citizen sendiri mengemas 62 poin atau unggul tiga poin atas The Reds. Meski demikian Liverpool harus bisa mempertahankan tren positifnya agar asanya terwujud. q yud

Kesempurnaan Webber untuk tundukkan Vettel GEMBIRA DI PODIUM— Pembalap Red Bull, Sebastian Vettel (kanan)dan rekan setimnya bergembira di podium saat keduanya finis di posisi satu-dua, di GP Turki, akhir pekan kemarin. Reuters/Murad Sezer

P

erang sesama pembalap Red Bull tampaknya sudah terjadi. Mark Webber mengakui Sebastian Vettel saat ini sulit ditandingi dan dia membutuhkan kesempurnaan untuk bisa mengalahkan rekannya itu. Vettel telah memenangi tiga dari empat seri yang telah tergelar di musim ini dan kini unggul 34 poin di puncak kla-

Keseriusan FIFAmemberantas praktik pengaturan skor dibuktikan dengan digelontorkannya dana jutaan euro untuk memerangi aksi tersebut. Melalui presidennya, Sepp Blatter, FIFAmenyatakan perang terhadap kasus pengaturan laga. Disebutkan, FIFA bakal bekerjasama dengan Interpol, dimana FIFAakan mendonasikan dana sebesar 20 juta euro (atau sekitar Rp 244 miliar) kepada Interpol sebagai dana untuk menjalankan tugas memberantas dan menyelidiki kasus tersebut. Tak hanya pengaturan skor saja kasus yang akan diselidiki dan diberantas oleh FIFA dan Interpol, tetapi juga judi ilegal yang pada akhirnya bisa juga berujung pada hasil akhir sebuah pertandingan. “Pengaturan skor menganggu fondasi utama dari olahraga, yang kita ketahui dengan nama fair play, respek dan disiplin,” ujar Blatter seperti dilansir AFP, Senin (9/5) waktu setempat. Blatter menambahkan, FIFA mengklaim tak akan memberikan ruang untuk kasus-kasus semacam itu. q dtc

semen sementara dari rival terdekatnya, Lewis Hamilton. Webber, yang berada di peringkat tiga, sejauh ini termasuk pembalap yang berpeluang menjegal Vettel. Apalagi performanya terus menanjak. Finish nomor lima di Melbourne, ia kemudian mengisi posisi empat besar di Sepang, dan naik podium tiga di Shanghai dan runner

up di Istanbul. Pembalap Australia berusia 34 tahun itu bahkan tercatat sebagai pemegang fastest lap di tiga seri terakhir. Ia akan bertarung lagi melawan Vettel di Barcelona pada 22 Mei, setelah memenanginya di musim lalu. “Saat ini dia sedang dalam puncak permainannya. Tergantung aku untuk merapatkan jarak,” tulis Webber dalam kolomnya di harian Daily Telegraph, Selasa (10/5). “Untuk mengalahkan Seb di Spanyol, aku harus bekerja lebih baik dari pencapaianku di Turki,” tambahnya. “Aku harus sempurna dalam kualifikasi, lalu memulai lomba dengan lebih bersih dibanding waktu di Turki, karena itu akan membuka lebih banyak opsi dalam halhal strategi.” Tahun lalu Webber berhasil mengalahkan Vettel di sesi kualifikasi dan ia berhasil memenangi balapan. q

Del Potro Reuters/Hugo Correia

Del Potro diragukan tampil di French Open Buenos Aires (Espos) Mantan juara US Open, Juan Martin Del Potro, hampir pasti absen tampil di turnamen grand slam lapangan tanah liat French Open 2011. Del Potro diperkirakan tidak bisa pulih tepat waktu dari cedera otot pinggul yang menderanya. Konfirmasi mengenai kondisi Del Potro diutarakan staf pelatihnya, Senin (9/5) waktu setempat. Akibat cedera, Del Potro yang memenangi titel juara grand slam kali pertamanya di US Open tahun 2009, mundur dari Madrid Masters pada pekan lalu. Del Potro diragukan fit total saat French Open mulai digelar pada 22 Mei mendatang. Petenis jangkung berusia 22 tahun itu telah menjalani pemeriksaan medis di Buenos Aires pada akhir pekan lalu. Staf pelatih Del Potro menjelaskan dari hasil pemeriksaan itu diketahui terjadi sobekan sebesar delapan milimeter pada otot pinggul kiri Del Potro. “Kami belum mengetahui berapa lama waktu bagi Del Potro untuk kembali ke lapangan, namun kemungkinan besar dia tidak akan bisa bermain di seri kedua grand slam musim ini di Roland Garros,” ujar staf tersebut seperti dilansir yahoosports.com, Selasa (10/5). Del Potro yang kini berada di peringkat 31 dunia setelah memenangi gelar juara di Estoril pada 1 Mei lalu, melakukan comeback di musim ini setelah absen hampir sepanjang tahun lalu menyusul operasi pergelangan tangan yang dilakukannya. q anh


Rabu Wage, 11 Mei 2011

Valencia (Espos) Barcelona menuju hattrick gelar juara La Liga. Titel sebagai Campeones de Liga Espanola bak buah ranum yang siap dipetik Barca ketika bertandang ke Levante, Kamis (12/5) dini hari WIB. Dengan hanya menyisakan tiga partai di musim ini, pasukan Azulgrana, julukan Barcelona, unggul delapan angka dari peringkat kedua, Real Madrid. Seandainya Madrid menang atas Getafe, Rabu (11/5) dini hari WIB, Barca hanya butuh satu poin lagi untuk menghadirkan gelar juara liga kali ketiga beruntun kala tampil di Stadion Ciudad de Valencia. “Sekarang kami sangat dekat dengan titel juara. Kami tahu hasil seperti apa yang kami butuhkan ketika menghadapi Levante. Dengan semua rasa hormat, saya tidak berpikir Madrid akan membuang poin ketika menghadapi Getafe,” ujar playmaker Barcelona, Xavi Hernandez, seperti dilansir goal.com, Selasa (10/5). “Tentu saja semuanya bisa terjadi di sepak bola, namun saya merasa bahwa kami membutuhkan sebuah hasil ketika menghadapi Levante untuk merebut titel juara. Hasil imbang akan sangat bagus bagi kedua tim, namun Barcelona bukanlah tim yang bermain untuk mengejar satu poin,” imbuh pemain bintang Spanyol itu. Karenanya Xavi sangat yakin gelar jua-

ra liga yang dinantikan timnya sepanjang musim ini akan dikunci di pertandingan ini. “Kami bisa memenangi titel juara La Liga kali ketiga kami. Ini akan menjadi hasil dari pekerjaan dan kerja keras yang telah kami lakukan,” kata Xavi. “Kami melakukan hal terbaik yang kami bisa untuk berada sejauh ini mengingat kami menghadapi sejumlah kompetisi yang ketat. Sekarang kami bangga semua kerja keras kami terbayarkan.”

Secepat mungkin Pelatih Barcelona, Josep “Pep” Guardiola berencana menurunkan skuat terbaiknya demi mempercepat kedatangan mahkota juara La Liga. Semakin cepat memastikan diri sebagai kampiun Spanyol, akan memberikan waktu lebih panjang bagi Barcelona untuk melakukan persiapan menghadapi Manchester United pada final Liga Champions di Stadion Wembley, Inggris, 28 Mei mendatang. “Saya ingin memenanginya secepat mungkin,” ujar Guardiola seperti dilansir googlenews.

Bagi Barcelona, Stadion Ciuded de Valencia mengingatkan pada kenangan manis. Pada 2005, stadion kecil markas Levante itu menjadi saksi kemenangan Tim Catalan merebut titel juara La Liga setelah Barca yang saat itu dibesut Frank Rijkaard bermain imbang 1-1 atas tim tuan rumah. Jika sukses mempertahankan mahkota juara, maka itu akan menjadi titel liga kali kelima Barcelona dalam tujuh tahun terakhir atau hattrick gelar kali pertama sejak era Dream Team yang diarsiteki Johan Cruyff kala memenangi empat titel juara beruntun di awal tahun 1990-an. “Meski sebagian orang berbicara mengenai akhir dari era itu, kami memperlihatkan bahwa kami tim pemenang. Kami akan menunggu dan melihat apakah tim ini lebih baik atau lebih buruk dari Dream Team, trofi yang kami menangi akan mengatakannya,” ujar gelandang Barcelona, Sergio Busquets. o anh

Rp 489 Miliar untuk Tevez Madrid (Espos) Kompetisi liga belum resmi berakhir, namun sejumlah rumor mengenai transfer pemain mulai berembus. Tim raksasa Spanyol, Real Madrid, dikabarkan telah menyiapkan dana 35 juta poundsterling atau setara Rp 489,7 miliar untuk memboyong kapten Manchester City, Carlos Tevez. Pelatih Madrid, Jose MourinJIBI/Bisnis Indonesia/AP ho, telah memperlihatkan keterCarlos Tevez tarikannya merekrut Tevez pada Januari lalu dan striker internasional Argentina itu hingga saat ini masih menjadi target utama di bursa transfer pemain musim panas ini. Peluang Madrid untuk mendapatkan servis Tevez pun cukup terbuka lebar setelah sang pemain menyatakan ketidakbahagiaannya di City of Manchester, kandang Manchester City. Saat itu Tevez beralasan tak bisa berjauhan dengan keluarganya di Argentina dalam waktu yang cukup lama dan hubungannya dengan manajer Roberto Mancini tak pernah mulus. Menurut laporan Daily Mirror, Selasa (10/5), manajer umum Real Madrid, Jorge Valdano, dikabarkan telah melakukan pendekatan dengan Kia Joorabchian, perwakilan Tevez, mengenai sebuah kesepakatan. Los Blancos, julukan Madrid, kesulitan mendatangkan pemain besar dalam upaya mereka mengejar juara bertahan Spanyol, Barcelona. Bukan rahasia lagi bahwa Mourinho begitu mendambakan servis Tevez. Pelatih berkebangsaan Portugal itu kerap dikait-kaitkan tertarik memboyong Tevez sejak dia melatih Inter Milan. Tevez tampil cukup konsisten bersama City di musim ini dengan mengemas 19 gol di Liga Premier. Namun striker berusia 27 tahun itu sekarang tengah berkejaran dengan waktu untuk memulihkan diri dari cedera hamstring sebelum City menghadapi Stoke City pada final Piala FA, Sabtu (14/5). o anh

zimbio.com

Maxwell

Rtr

Bojan Krkic

Maxwell & Bojan jadi pilihan Barcelona (Espos) Tim raksasa Spanyol, Barcelona, bakal mendapatkan suntikan tenaga ketika melawat ke kandang Levante di jornada ke-36 La Liga, Kamis (12/5) dini hari WIB. Maxwell dan Bojan Krkic telah pulih dari cedera yang membekap mereka dan siap diturunkan dalam lawatan ini. Menurut laporan surat kabar AS, Bojan yang sebelumnya diprediksi absen hingga akhir musim ini akibat cedera ligamen pada lututnya, ternyata mengalami pemulihan lebih cepat dari yang diperkirakan. Striker berusia 20 tahun itu mengalami cedera ketika Barcelona menghadapi Almeria pada bulan lalu. Seperti dilansir dari situs resmi Barcelona, Selasa (10/5), Bojan telah melakukan latihan normal dalam beberapa hari terakhir. Berkaca pada hasil pemeriksaan medis kemarin, Bojan mendapatkan izin untuk beraksi kembali di lapangan hijau. Bek Brazil, Maxwell, juga mulai kembali melakukan latihan pada Senin (9/5) pagi setelah lebih dari dua pekan lalu absen tampil di lapangan hijau karena mengalami cedera kunci paha. Maxwell bisa menjadi alternatif pilihan masuk dalam skuat Pep Guardiola saat menghadapi Levante.o anh

Pep Guardiola Reuters/Albert Gea


SOLOPOS

SOLORAYA SOLO Hujan ringan-sedang 24o C - 31o C.

JADWAL SALAT

SRAGEN Hujan ringan-sedang

KARANGANYAR Hujan ringan-sedang

SUKOHARJO Hujan ringan-sedang

WONOGIRI Hujan ringan

KLATEN Hujan ringan-sedang

BOYOLALI Hujan ringan-sedang

23o C - 31o C.

23o C - 31o C.

24o C - 31o C.

23o C - 31o C.

24o C - 31o C.

24o C - 31o C

Zuhur 11.36

Asar 14.56

Magrib 17.30

Isya 18.41

Rabu Wage, 11 Mei 2011

Subuh 04.24

Mayor (Inf) Edy Saputra

Pengalaman jadi modal awal l

Oleh: Tri Rahayu

M

ayor (Inf) Edy Saputra mulai Selasa (10/5) resmi menjabat sebagai Komandan Batalyon Infanteri (Danyon) 408/Suhbrastha Sragen, Mayor (Inf) Edy Saputra. Sejumlah perwira di jajaran Korem 074/Warastratama pun tak henti-hentinya memberikan selamat kepada Edy. Di antara mereka juga ada yang bertukar pengalaman. Edy sebelumnya bertugas di Korem 142/Tatag, Parepare sejak 2010. Lulusan Akmil tahun 1994 ini memiliki pengalaman cukup banyak di bidang strategi perang. Setelah lulus dari Akmil, dia bertugas di Kodam I/Bukit Barisan. Selain itu, suami Ade Meliana ini pernah bertugas di Yonif 509/Kostrad dan sebagai Wakil Komandan (Wadan) Yonif 134/TS di bawah komando Kodam I/Bukit Barisan. “Pengalaman saya di satuan batalyon infanteri tersebut merupakan modal awal untuk memimpin satuan di Yonif 408/Suhbrastha ini. Saya berharap Yonif ini lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya. Saya berkomitmen melanjutkan tugas-tugas komandan sebelumnya,” ungkap Edy saat dijumpai wartawan sebelum upacara Sertijab di Mako Yonif 408/Sbh Sragen, Selasa.

Espos/Burhan Aris Nugraha

RELAKSASI SEUSAI UN—Siswa Kelas VI SDN Kleco 1 berjoget bersama di aula sekolah setempat seusai pelaksanaan Ujian Nasional (UN), Selasa (10/5). Pemutaran film dan berjoget bersama itu untuk memberikan hiburan relaksasi sekaligus menghilangkan stres pada anak seusai meng-

Jokowi: Mobdin untuk tamu Walikota Solo (Espos)

Bersambung ke Hal VI Kol 1 Espos: Tri Rahayu

Lintas Masa 11 Mei 2005 Hama tikus dan penyakit kresek menyerang area persawahan di Kecamatan Puhpelem, Kabupaten Wonogiri. Hama tikus memorakporandakan lahan padi seluas 29 hektare. Bahkan, petani selain harus berjuang keras mengatasi tikus, masih dihadapkan pada masalah serangan hama lainnya yang tak kalah ganas, yakni penyakit kresek. Lahan padi 60 hektare gagal panen karena terserang hama tersebut. Tanaman padi yang mendapat serangan tikus dan kresek adalah jenis IR 64. Oleh karena itu, petani melakukan penyemprotan obat. Mereka juga mengadakan pembasmian tikus dengan cara gropyokan, memburu tikus langsung ke sarangnya dan menangkap serta membunuhnya.

Walikota Solo, Joko Widodo, membantah rencana pengadaan mobil dinas (Mobdin) baru tahun ini untuk kepentingan operasional dirinya. Satu di antara tujuh kendaraan operasional baru yang akan dibeli oleh Pemkot tersebut bakal dioperasikan untuk tamu-tamu dinas Walikota. l

Oleh: Septhia Ryanthie, M Khodiq Duhri

”Mobil itu bukan untuk kepentingan operasional saya tapi untuk operasional tamu-tamu dinas Walikota. Jadi bukan mobil Walikota,” tegas Walikota saat dimintai tanggapan terkait rencana pengadaan Mobdin untuk Pemkot dan empat komisi di DPRD

Solo, Selasa (10/5). Walikota menjelaskan, alasan pengadaan Mobdin untuk operasional tamu-tamu dinas Walikota tersebut lantaran selama ini Pemkot belum memiliki mobil khusus untuk keperluan menjemput atau mengantarkan

tamu-tamu itu saat ada kunjungan ke Kota Solo. ”Selama ini, selama enam tahun ini, kalau ada tamu Walikota, misalnya menteri, Dirjen (direktur jenderal), Dubes (duta besar) atau pejabat lainnya dari pemerintah pusat, termasuk tamu dari luar negeri, Pemkot kan harus pinjam dari sejumlah perusahaan? Mau gimana lagi? Karena Pemkot tidak punya kendaraan yang cukup representatif untuk melayani tamu-tamu tersebut. Tapi tentunya enggak bisa terusterusan seperti itu. Sehingga Pemkot menilai perlu ada mobil khusus untuk operasional tamu-tamu Walikota yang datang berkunjung ke Solo ini,” terangnya.

Ujian Nasional SD/MI/SDLB

Ada yang ditunggu Ortu, ada yang tegang l

Oleh: Eni Widiastuti

W

aktu menunjukkan pukul 09.23 WIB. Artinya masih tersisa waktu 37 menit bagi peserta Ujian Nasional (UN) SD/MI/SDLB untuk mengerjakan soal UN Bahasa Indonesia, Selasa (10/5). Namun tiga peserta UN di SLB D Yayasan Penyandang Anak Cacat (YPAC) Solo sudah terlihat santai. Mereka bahkan bergurau satu sama lain. “Saya sudah selesai. Soalnya ada yang susah, ada yang gampang,” kata salah seorang peserta UN di SLB D YPAC, Arga Galendra. Meski sudah selesai mengerjakan soal UN, mereka belum diperkenankan meninggalkan ruang ujian hingga waktu mengerjakan soal habis pada pukul 10.00 WIB. Pemandangan serupa juga terjadi di ruang ujian lain di sekolah yang sama. Lima siswa SLB D1 YPAC, sudah terlihat santai meski waktu ujian masih cukup lama. “Mereka sudah selesai mengerjakan soal. Sebenarnya minta keluar ruangan, tapi belum kami izinkan,” kata salah satu pengawas.

Bersambung ke Hal VI Kol 1

Bersambung ke Hal VI Kol 4

Dasar hukum masih dikaji

Sumber: Litbang SOLOPOS

Bulan promo, kereta kencana dibanderol Rp 500.000-Rp 1 juta

RALAT Berita SOLOPOS edisi Selasa (10/5) di halaman I berjudul Spot jantung di Misteri Rel Bengkong terdapat kekeliruan yang mengganggu. Berita tersebut seharusnya berjudul Sport jantung di Misteri Rel Bengkong. Mohon maaf. q Redaksi

ikuti UN. Sementara, siswa Kelas VI SD Yayasan Penderita Anak Cacat (YPAC) Solo mengerjakan soal UN (foto kanan). UN bagi siswa sekolah dasar di YPAC diikuti tiga dari empat siswa yang terdaftar.

Solo (Espos) Tarif sewa kereta kencana dibanderol dengan harga Rp 500.000-Rp 1 juta per kereta untuk pemakaian selama tiga jam. Tarif tersebut bisa dikoreksi sepanjang dibutuhkan. Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Solo, Purnomo Subagyo, mengungkapkan pihaknya telah merancang tarif sewa empat unit kereta kencana dengan tiga variasi harga, yakni Rp 500.000, Rp 750.000 dan Rp 1 juta untuk kereta kencana model tertutup. Tarif itu termasuk biaya sewa kereta, biaya tenaga kusir dan perawatan kereta. Rancangan tarif tersebut segera diajukan

ke Walikota dan DPRD untuk mendapat persetujuan. “Sudah kami rancang kisaran tarifnya. Tapi masih akan disampaikan ke Walikota dan DPRD sebelum diberlakukan,” jelas Purnomo, saat dijumpai Espos, di kantornya, Selasa (10/5). Rancangan tarif tersebut, lanjut dia, akan diberlakukan selama bulan promo. Sebelumnya, Disbudpar bakal mengenalkan kereta kencana tersebut setiap ajang car free day (CFD) pada hari Minggu. Selama masa tersebut, tarif sewa ditawarkan sangat murah, hanya berkisar Rp 100.000-Rp 200.000/kereta. Khusus untuk CFD, penyewa hanya diperkenankan memakai kereta ken-

Karya Designer Rory Wardhana siap tampil di Fashion& Luncheon osialita dan pecinta fashion akan mendapatkan suguhan karya designer lokal secara regular di Restoran Narendra The Sunan Hotel Solo. Sebuah program bertajuk Fashion &Luncheon akan hadir setiap bulan dengan menampilkan perancang busana berbakat dengan beragam karya eksklusifnya. Fashion & Luncheon mengusung jamuan makan siang secara prasmanan dengan menu-menu istimewa yang dipadu dengan peragaan busana. Acara fashion &luncheon bulan Mei akan menampilkan karya perancang muda kota Solo Rory Wardhana dan dihelat pada Rabu 25 Mei 2011 mulai pukul 11.00 wib. Undangan untuk acara ini bisa dipesan melalui tlp (0271) 731312 dipatok dengan

cana selama sekitar 30 menit. Selama waktu tersebut mereka berhak menikmati perjalanan dengan kereta kencana mengelilingi Jl Slamet Riyadi.

Bersambung ke Hal VI Kol 4

Grafis: Rahmanto

Menu Mediterannean di Narendra Indo Asia Dining arendra Indo N Asia Dining restoran yang ter-

S

harga Rp 80.000,- net / orang. Acara ini juga merupakan bentuk dukungan The Sunan Hotel Solo kepada perkembangan fashion dan kreasi perancang busana kota Solo. Iklan

letak di loby level The Sunan Hotel Solo setiap bulan menyajikan acara promosi masakan. Promosi masakan ini dimaksudkan untuk memperkenalkan khazanah kulinier baik dari nusantara maupun manca negara. Pada bulan Mei para tamu dapat menikmati kelezatan hidangan Mediterrannean setiap Sabtu malam mulai pukul 18.30 wib - 22.00 wib . Dengan pemandangan kolam renang nan exotic berbagai masakan mulai dari hidangan pembuka sampai dengan pentup dapat dinikmati sembari mendengarkan hiburan music akustik .

Jamuan makan malam secara prasmanan ini akan merupakan hasil olahan Executive Chef Yoppie Muchtar . Harga yang ditawarkan untuk menikmati Promosi Masakan Mediterannean ini Rp. 95.000,- ++/orang Iklan


SOLOPOS

KOTA SOLO

II

Rabu Wage, 11 Mei 2011

Aliran sumur dalam terhambat, warga sambat

www.soloposfm.com

Acara unggulan hari ini, Rabu (11/5)

Banjarsari (Espos)

Pukul 06.00-08.00 WIB : Kopi Pagi Pukul 08.05-10.00 WIB : Dinamika 103 Pukul 10.05-11.00 WIB : Jurnal Ekonomi & Perdagangan Pukul 11.05-12.00 WIB : Zona Sensasi Pukul 12.05-13.00 WIB : Telkomsel Rehat Siang Pukul 13.05-14.00 WIB : Rehat Siang Pukul 14.05-15.00 WIB : Zona PLN Pukul 17.00-17.30 WIB : Buletin Sore Pukul 18.00-18.30 WIB : Dunia Hari Ini BBC Siaran Indonesia Pukul 19.05-20.00 WIB : Teraz Jazz Pukul 21.05-22.00 WIB : Bincang Konsultasi Penyakit Dalam Nara sumber : dr Dhani Redhono Sp PD Pukul 22.05-24.00 WIB : Selekta Malam

Kutha-kutha Rusunawa Jurug bakal dioperasikan Juni Jebres (Espos) Pemerintah Kota (Pemkot) Solo melalui Dinas Pekerjaan Umum (DPU) berencana mengoperasikan rumah susun sederhana sewa (Rusunawa) Jurug proyek pertama pada pertengahan Juni tahun ini. Rusunawa dengan kapasitas 74 kamar itu selama 10 bulan terakhir mangkrak. Kepala UPTD Rumah Sewa DPU Solo, Toto Jayanto, ditemui wartawan Selasa (10/5) mengakui Rusunawa Jurug proyek pertama selesai dibangun Juni 2010 lalu. ”Sebenarnya kami sempat akan masukkan anggaran penyambungan listrik dalam APBD Perubahan tahun 2010. Tapi karena ada proyek Rusunawa Jurug tahap kedua yang notabene di bagian depan, anggaran kami cancel,” katanya. q kur

Pemilik BCB diusulkan dapat fee Laweyan (Espos) Forum Pengembangan Kampoeng Batik Laweyan (FPKBL) menyambut baik rencana penetapan puluhan rumah tua dan bangunan lainnya di Laweyan menjadi benda cagar budaya (BCB). Kondisi ini akan melestarikan cagar budaya sekaligus mendukung jalannya program wisata sejarah di Laweyan. Koordinator Penelitian dan Pengembangan (Litbang) FPKBL, Widhiarso, mengatakan penetapan itu harus diimbangi dengan peningkatan kesejahteraan pemilik BCB. Dia mengusulkan agar ada fee atau ”uang jaga” sebagai tanda jaminan dan kepastian dari pemerintah agar masyarakat tetap menjaga benda bersejarah. “Banyak yang berpikir pragmatis, untuk apa dipertahankan kalau saya butuh uang untuk makan,”katanya. Dana ini untuk menstimulus agar ada semangat dan kesadaran untuk nguri-uri budaya Solo yang bahkan sudah menjadi bagian dari budaya Indonesia. q aha

Polemik pengelolaan Galabo

Pedagang gulung tikar terus bertambah Pasar Kliwon (Espos) Jumlah pedagang kuliner Gladak Langen Bogan (Galabo) sisi timur yang gulung tikar terus bertambah. Sejak April lalu, terhitung sebanyak 22 dari 33 pedagang kuliner Galabo sisi timur sudah gulung tikar. Memasuki pekan kedua Mei ini, jumlah pedagang kuliner yang masih beroperasi di sisi timur tinggal lima orang. Rencana Pemerintah Kota (Pemkot) Solo melakukan penataan secara total Galabo ternyata tidak menghalangi keinginan sejumlah pedagang untuk menutup usahanya. Salah seorang pedagang yang gulung tikar kepada Espos, Senin (9/5), mengungkapkan pilihan gulung tikar tersebut diambil sebagai buntut dari kekecewaan terhadap pengelolaan Galabo. ”Saya pesimistis penataan Galabo akan sesuai harapan jika tidak dibarengi dengan perombakan pengelolaan. Kalau pengelola tidak dirombak justru proyek penataan ulang itu akan menghamburhamburkan uang saja,” kata pedagang yang tidak ingin disebutkan namanya ini. Menurutnya, selama ini tidak ada inisiatif dari pengelola untuk mengatasi setiap masalah yang dihadapi pedagang. Bahkan, saat pedagang berusaha meminta transparansi pengelolaan keuangan, pihak pengelola menolaknya. ”Selama ini kendala musim yang menjadi kambing hitam. Padahal hujan itu bisa disiasati dengan memperbolehkan pengunjung memarkir kendaraannya di sisi timur,” tukas dia. Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Solo, Slamet, membantah ada pedagang Galabo yang tidak berjualan lagi lantaran gulung tikar. Slamet mengaku pihaknya juga telah mengumpulkan semua pedagang dan pengelola untuk membahas rencana penataan kawasan kuliner malam itu ke depan agar kondisinya dapat lebih baik. ”Tidak ada yang kecewa. Tidak ada yang sampai gulung tikar. Rata-rata pedagang bisa berjualan lagi. Sebab kami juga sudah mengadakan pertemuan antara pedagang dan pengelola. Sudah ada kesepakatan agar Galabo bisa lebih baik kondisinya. Apalagi saat ini kan sudah tidak sering hujan, sehingga para pedagang bisa berjualan lagi.” qmkd/sry

Dwi Prasetya

MENYEREMPET BAHAYA—Dua anak bermain-main menyeberangi jembatan penyeberangan di kawasan Pintu Air Tirtonadi Solo, Selasa

(10/5). Anak-anak seringkali bermain tanpa mempertimbangkan risiko yang dapat membahayakan keselamatan jiwa mereka.

Baru dilantik

BPSK langsung tangani 2 kasus

Balaikota (Espos)

Macet total

BPSK Kota Solo

Sembilan anggota Badan Penyelesaian Sengketa Konsumen (BPSK) Kota Solo resmi dilantik Walikota Solo, Joko Widodo di Bale Tawangarum Balaikota, Selasa (10/5).

Ketua: Sri Wahyuni Wakil Ketua: Bambang Ary Wibowo Anggota dari unsur pemerintah 1. Linda Kurniawati 2. Supartono Anggota dari unsur konsumen

l Oleh: Septhia Ryanthie

Sri Wahyuni yang merupakan anggota dari unsur pemerintahan ditunjuk sebagai Ketua BPSK Kota Solo. Sementara Bambang Ary Wibowo terpilih sebagai wakil ketua. Ditemui wartawan seusai pelantikan, Bambang mengemukakan saat ini BPSK Kota Solo segera menindaklanjuti dua kasus sengketa konsumen yang telah diajukan kepada lembaga tersebut. ”Sudah ada dua kasus yang saat ini tengah menanti untuk ditindaklanjuti BPSK. Pengaduannya tentang lembaga leasing,” ujar Bambang. Lebih lanjut Bambang menjelaskan

dalam penanganan kasus sengketa konsumen tersebut, ada beberapa tahapan yaitu rekonsiliasi, mediasi dan arbitrasi atau tahap pengadilan sengketa. Ditambahkan dia, penanganan oleh BPSK akan mencakup berbagai bidang. ”Misalnya penanganan terhadap persengketaan terkait lembaga leasing, perbankan, kartu kredit dan beberapa bidang lainya,” urai Bambang. Sayangnya, Bambang mengungkapkan untuk saat ini penanganan BPSK belum bisa masuk dalam bidang pendidikan. ”Untuk saat ini penanganan oleh BPSK belum bisa masuk pada bidang

Sejumlah warga pengguna sumur dalam di RT 2/RW XXI, Lemah Abang, Kadipiro, Banjarsari, mengeluhkan terhambatnya aliran air sumur dalam di rumah mereka. Kondisi itu sudah mereka alami sejak sumur dalam dioperasikan pertengahan bulan lalu. Ketua RT 2/RW XXI Lemah Abang, Suharsono, saat ditemui di rumahnya, Selasa (10/5), mengatakan hampir semua warga RT 2/RW XXI yang menggunakan sumur dalam mengaku terhambat aliran airnya. Ditambahkan dia, beberapa di antaranya bahkan belum mengalir sama sekali. ”Ada 28 kepala keluarga (KK) yang pasang sumur dalam di RT ini. Delapan di antaranya belum teraliri sama sekali. Sedangkan sisanya, kadang mengalir, kadang macet,” tuturnya. Menurut dia, kondisi tersebut tak terlepas dari struktur wilayah RT 2 yang lebih tinggi dibanding RT pengguna sumur dalam lain seperti RT 3 dan RT 4/RW XXI. Oleh karena itu, ia meminta pihak terkait segera membenahi teknis sumur dalam. ”Harusnya tempat penampungan sumur dalam dibikin lebih tinggi agar jangkauan airnya bisa merata. Kalau dibiarkan seperti ini terus, air yang kami terima cuma ngitir, bahkan tidak mengalir,” ujarnya.

1. Y Purwati Setiodjati 2. Aniek Tri Maharani 3. Kelik Wardiono Anggota dari unsur pelaku usaha 1. Mulyanto Utomo 2. Andi Hartono Wijaya q sry

pendidikan,” tandasnya. Ditemui terpisah, Walikota, mengemukakan dengan keberadaan BPSK Kota Solo diharapkan penanganan terhadap masalah terkait persengketaan konsumen, khususnya di Kota Solo dapat segera tertangani. Namun di sisi lain, Walikota juga berharap penyelesaian kasuskasus tersebut tidak sampai ke ranah hukum. q

Salah seorang warga RT 2, Widi, 31, mengamini hal itu. Diungkapkan dia, sejak instalasi sumur dalamnya terpasang dua pekan lalu, hingga kini air belum lancar mengalir. ”Mengalirnya hanya kalau pagi saja, itupun kecil sekali. Siang sampai malam macet total. Untung saya masih punya sumur dangkal,” paparnya. Seorang warga lain, Sungkono, 47, justru mengaku pipa saluran airnya belum terpasang seluruhnya. Padahal, ia telah membayar biaya pemasangan kepada Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) pengelola sumur dalam. ”Sesuai kesepakatan, saya mencicil biaya pemasangan pada April kemarin sebesar Rp 100.000. Namun hingga kini saluran pipa belum terpasang semua, walaupun meterannya sudah ada,” katanya. Terpisah, Ketua KSM Lemah Abang, Wagiman, menyatakan telah berkoordinasi dengan pemborong serta Dinas Pekerjaan Umum Kota Solo untuk mengatasi masalah tersebut. ”Saya sudah hubungi pemborong untuk segera membenahi teknis sumur dalam. Warga tak perlu khawatir karena pemborong masih bertanggung jawab hingga bulan Juni.” q m99

Lahan bakal diambil alih

Pondok Persada Bengawan minta ganti rugi Rp 2 miliar Jebres (Espos) Lahan Pondok Persada Bengawan di Jl Ki Hajar Dewantara Jebres sedang diinternalisasi menjadi bagian pengembangan kawasan (ekspansi) Taman Satwa Taru Jurug (TSTJ) Solo. Alasannya masa kontrak lahan oleh pengelola Pondok dari Pemerintah Kota (Pemkot) Solo sudah habis. Penjelasan itu disampaikan Sekretaris Komisi II DPRD Solo, Quatly Abdulkadir Alkatiri, kepada wartawan Senin (9/5). Menurut dia ekspansi TSTJ ke lahan Pondok Persada Bengawan sudah masuk perencanaan Pemkot. ”Masa kontrak selama 20 tahun sudah habis. Setahu saya saat ini Pemkot sudah memasukkan lahan Pondok Persada Be-

ngawan dalam rencana pengembangan TSTJ,” ujarnya. Pengembangan TSTJ yang dimaksud terkait rencana mendatangkan investor tahun ini. Menurut Quatly sudah ada pembicaraan antara Pemkot dengan pengelola Pondok Persada Bengawan. Pihak pengelola sudah setuju rencana pengembangan TSTJ ke lahan Pondok Persada Bengawan. Namun dengan syarat kompensasi dengan nilai tertentu. Quatly menerangkan investor mau menanamkan modal di TSTJ bila lahan cukup luas. Menurut informasi yang diperoleh Espos wacana penyatuan TSTJ dengan lahan pondok penginapan atau cottage itu sudah mencuat sejak tahun 2002 lalu saat lahan masih dikelola PT Riana Sari. Keti-

ka itu Pemkot mengalokasikan anggaran sekitar Rp 2 miliar untuk pembebasan lahan. Pengelola Pondok Persada Bengawan, Sarimin Tjiptomihardjo, 81, bersedia melepas hak pengelolaan lahan untuk pengembangan kawasan TSTJ dengan uang kompensasi atau ganti rugi senilai Rp 2 miliar. Penegasan itu disampaikan Sarimin yang merupakan Dirut PT Karya Sari Utama saat ditemui wartawan Selasa (10/5) di kantornya Hotel Kusuma Kartikasari. ”Saya sudah dikontak Dirut Perusda TSTJ, Pak Lilik tapi belum bicarakan detailnya. Saya siap lepas lahan dan Pondok asal ganti rugi sesuai kesepakatan saya dengan Direksi PDAM Solo Rp 2 miliar,” ujarnya. Dia menjelaskan pada 10 No-

Renovasi kios cenderamata terkatung-katung Pasar Kliwon (Espos) Kendati sudah tersedia anggaran senilai Rp 190 juta dari APBD 2011, rencana renovasi kios pedagang cenderamata Pasar Pasar Kliwon hingga kini masih terkatung-katung. Rencana renovasi kios oleh Dinas Pengelolaan Pasar (DPP) Solo itu dinilai tidak sejalan dengan rencana renovasi yang diusulkan Keraton Solo kepada pemerintah pusat. Imam Indarto, 32, salah seorang pedagang kios cenderamata saat ditemui wartawan di sela-sela kesibukannya, Selasa (10/5), mengaku pendapatan dirinya mengalami penurunan drastis pascakebakaran yang terjadi pertengahan 2010 lalu. ”Dulu kios saya berada di depan sehingga sangat ramai pengunjung. Sekarang saya menempati kios sementara yang dibangun secara swadaya di belakang sehingga sepi pembeli.” Imam menjelaskan sebenarnya DPP

sudah mengundang sejumlah pedagang untuk mengikuti sosialisasi rencana pemugaran kios, akhir Maret lalu. Waktu itu, DPP mengaku sudah menyediakan anggaran senilai Rp 190 juta untuk memugar 14 kios yang sempat terbakar itu. Akan tetapi, hingga kini tidak ada tindak lanjut dari sosialisasi tersebut. Lurah Pasar Pasar Kliwon, Darsono, mengaku belum bisa memastikan kapan renovasi kios cenderamata itu akan dimulai. Dia mengakui rencana renovasi kios cenderamata tersebut masih berseberangan dengan rencana pemugaran oleh keraton. Pengageng Museum dan Pariwisata Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat, Kanjeng Gusti Pangeran Haryo (KGPH) Puger, membenarkan adanya rencana renovasi itu. ”Pemkot punya rencana sendiri. Sementara keraton juga memiliki rencana serupa. Daripada nantinya dibongkar ulang, lebih baik renovasi itu ditunda dulu,” tandas Puger. q mkd

Grafis:Rahmanto

vember 2005 lalu sudah ada kesepakatan tertulis antara Sarimin dengan Dirut PDAM, Direktur Teknik PDAM dan Direktur Keuangan. Isinya kesepakatan kesiapan PDAM mengganti rugi lahan dan Pondok Persada Bengawan Rp 2

miliar. Ketika itu pembicaraan dilakukan di Kantor PDAM. Ketika itu PDAM bermaksud mengambil alih lahan untuk pengembangan instalasi air Jurug berupa sumur dalam dan pengolahan air Sungai Bengawan Solo. q kur

”Segera lakukan lelang secara elektronik!”

Balaikota (Espos)

Pemerintah Kota (Pemkot) Solo secara resmi meluncurkan Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE), Selasa (10/5). Peluncuran layanan tersebut dilakukan Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Solo, Budi Suharto di Bale Tawangarum, Balaikota. Hadir menyaksikan acara peluncuran itu, Deputi Bidang Pengembangan dan Pembinaan Sumber Daya Manusia Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP), Bima Harya Wibisana. Bima mengemukakan setelah peluncuran, LPSE harus ditindaklanjuti Pemkot dengan memulai transaksi pengadaan barang dan jasa pemerintah dengan menggunakan layanan tersebut. ”Dengan memulai transaksi menggunakan LPSE diharapkan Pemkot bisa mencapai angka penggunaan LPSE yang memuaskan,” ungkap Bima saat menyampai-

kan sambutannya dalama cara peluncuran tersebut, Selasa. Bima menyebutkan banyaknya kasus korupsi yang tengah ditangani kepolisian, kejaksaan dan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) belakangan ini lebih banyak berasal dari kasus-kasus yang kaitannya dengan pengadaan barang dan jasa oleh pemerintah. Sehingga dengan penerapan LPSE tersebut, ditargetkan mampu memberantas praktik korupsi. Sebab selain lebih transparan, menurut Bima, dengan menggunakan LPSE akan bisa menghemat biaya penyelenggaraan lelang pengadaan barang dan jasa oleh pemerintah di daerah setempat. Bima mengambil contoh keberhasilan Provinsi Jawa Barat dalam menerapkan sistem LPSE dalam pengadaan barang dan jasanya. ”Dengan LPSE, Provinsi Jawa Barat berhasil melakukan saving (penghematan) hingga senilai Rp 600 miliar,” paparnya.q sry


SOLOPOS

WONOGIRI

Rabu Wage, 11 Mei 2011

III

Kecelakaan karambol, 1 tewas

Kronik Pergi ke gunung, motor raib Wonogiri (Espos)

Wonogiri (Espos) Kecelakaan karambol terjadi lagi di wilayah hukum Polres Wonogiri. Kali ini Kecelakaan melibatkan Suzuki Carry pikap dengan dua pengendara motor sekitar pukul 12.15 WIB, di Jalan Diponegoro tepatnya depan Kantor Koperasi SMK Pancasila 5 Wonogiri, Selasa (10/5). Seorang pengendara tewas dan seorang lainnya mengalami luka-luka. Pengendara motor yang tewas bernama Lilis Setyowati, 42, warga Pokoh, Wonoboyo, Wonogiri. Guru SMPN 1 RSBI Wonogiri itu meninggal setelah dirawat di RSUD dr Soediran Mangun Sumarso (SMS) Wonogiri karena lukanya yang cukup parah. Sedang pengendara yang mengalami luka-luka lecet di bagian lutut kaki kiri adalah Sukirno, 46, warga Gebang, Desa Wonoharjo, Wonogiri. Keterangan yang dihimpun Espos di tempat kejadian, dua pengendara berjalan beriringan dari arah timur hendak ke Wonogiri. Lilis mengendarai Honda Supra X 125 bernopol AD 2973 QG dan di belakangnya, Sukirno mengendarai Yamaha RK King bernopol AD 3045 LR. Dari arah berlawanan melaju Suzuki Carry Extra pikap bernopol AD 1843 YS yang dikemudikan, Suparno, 45, warga Donorojo, Pacitan, Jatim. Menurut Dedy dan Yoko, dua pelajar yang berada di tempat itu, dua pengendara motor berjalan di pinggir dengan kecepatan sedang. “Mobil pikap melaju kencang mendahului kendaraan lain namun posisi mobil pikap sudah melebihi batas markah jalan. Karena jarak terlalu dekat tabrakan tak terhindarkan. Suara benturan cukup keras,” ujar Dedi.

Dibawa ke RSUD Akibat benturan itu, motor Supra dan pengendaranya terpental. Motor mengenai pengendara di bagian belakang dan korban terpental di dekat trotoar. “Korban (Lilis-red) semula dikira tewas di tempat, ternyata masih hidup. Oleh relawan PMR (SMK Pancasila 5-red) korban diangkat dan dilarikan ke RSUD Wonogiri. Luka cukup parah, kaki patah di tiga bagian,” kata saksi lain Dwi Mulyanto. Sedangkan sopir pikap, Suparno mengaku tidak mengingat kejadiannya. Dia diduga mengantuk. “Saya tidak ingat dan saya baru selesai uji kir.” Kasatlantas Polres Wonogiri, AKP M Ridwan melalui Kanitlaka Iptu Jumari menyatakan jenazah korban dibawa ke rumah duka Selasa sore. o tus

MINIM PESERTA—Ujian Nasional (UN) di SDN 4 Pare, Selogiri hanya diikuti dua orang peserta. Kondisi geografis yang berbukit menjadi penyebab minimnya jumlah siswa di sekolah tersebut. Foto diambil Selasa (10/5).

UN di Selogiri diikuti 2 siswa

Wonogiri (Espos)

l

Oleh: Suharsih, Trianto Hery Suryono

Sementara Dinas Pendidikan (Disdik) mendapat laporan sebanyak sembilan siswa tidak ikut ujian karena diajak orangtuanya merantau. Kendati hanya berdua, peserta UN di SDN 4 Pare, Indriana dan Novitasari tak kekurangan semangat. Dengan tekun mereka membuka lembar demi lembar soal dan mengerjakannya sampai selesai. Keduanya juga tak terlihat grogi meski diawasi masing-masing oleh satu pengawas. Kepala SDN 4 Pare, Hambar Sri Bandini mengungkapkan dari awal masuk kelas I tahun 2006 lalu, memang hanya mereka berdua yang terdaftar di angkatan tersebut. “Dulu waktu masih SD Inpres, murid di sini cukup banyak. Tapi belakangan pendaftarnya semakin menurun. Saat ini, kelas IV dan V masingmasing berisi 12 siswa, kelas III ada tujuh siswa, kelas II ada enam siswa dan kelas I ada sembilan siswa,” kata Hambar kepada wartawan, Selasa.

Espos/Suharsih

giri ada 503 siswa dan tersebar di 31 SD/MI,” katanya.

Sebanyak 14.842 siswa SD di Wonogiri, mulai Selasa (10/5) mengikuti ujian nasional (UN). Di SDN 4 Pare, Selogiri, ujian hanya diikuti dua orang. Minimnya jumlah peserta UN di Pare bukanlah hal baru. Beberapa tahun belakangan, rata-rata jumlah peserta ujian di desa yang berlokasi di daerah perbukitan itu kurang dari 10 orang. Kondisi geografis menjadi penyebab minimnya jumlah siswa tersebut. Ada siswa yang harus berjalan kaki sejauh 4 km dari rumahnya untuk pergi ke sekolah melewati jalan setapak di tengah hutan. Jalan itu tidak mungkin dilewati sepeda kayuh apalagi sepeda motor. Kalau pulang para siswa itu harus saling tunggu agar bisa pulang bersama karena takut terjadi apa-apa di tengah hutan yang sepi. Minimnya peserta UN juga terjadi di dua SD lain di Selogiri. Kepala UPT Disdik Selogiri, Marmi mengungkapkan di SDN 3 Sendangijo, UN hanya diikuti empat siswa sedangkan di MIN Nambangan diikuti tiga siswa. “Total jumlah peserta UNSD di Selo-

Bupati Sidak Sementara rombongan Bupati Wonogiri, H Danar Rahmanto didampingi Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Wonogiri, H Suparno dan Kabag Humas Waluyo menggelar inspeksi di SDN 1 RSBI Wonogiri. Rombongan disambut oleh Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Disdik Wonogiri, Dwi Puji Astuti, Kepala SDN 1 RSBI Wonogiri, Pamuji dan guru-guru di sekolah itu. Di sekolah itu, Bupati masuk ke ruang III dan IV untuk melihat siswa dalam mengerjakan soal Mapel Bahasa Indonesia. Sekitar lima menit Bupati melakukan pengawasan dan bergegas ke Ngadirojo. Di wilayah kelahirannya ini, Bupati mengunjungi sekolahannya, yakni SDN 1 Ngadirojo dan dilanjutkan ke SDN 2 Ngadirojo. Tidak ada penyambutan khusus seperti di Wonogiri. Di sekolah itu, Bupati sempat berbincang-bincang dengan guru lamanya. Setelah bercanda sekitar 10 menit, Bupati meneruskan peninjauan pelaksanaan UN di SDN 2 Ngadirojo. Di lokasi ini, Bupati bertemu dengan dua anggota Komisi D DPRD Wonogiri, Tuharno dan Sulardi yang juga melakukan hal yang sama. o

Jampersal tunggu finalisasi Juknis Wonogiri (Espos)

Espos/Suharsih

ALIH FUNGSI—Salah satu sudut pusat jajanan dan oleh-oleh khas Wonogiri di depan Kantor Kecamatan Selogiri telah beralih fungsi menjadi toko penjualan burung dan sangkar burung. Foto diambil Selasa (10/5).

Pusat oleh-oleh riwayatmu kini l

Oleh: Suharsih

M

ungkin tak banyak yang tahu Wonogiri ternyata punya pusat jajanan dan oleh-oleh khas yang letaknya jadi satu dengan terminal. Letaknya persis di depan kantor Kecamatan Selogiri. Maklum tempat itu kini tak ubahnya seperti pasar biasa. Pantauan Espos, Selasa (10/5) siang, hampir separuh dari 50-an kios di pusat jajanan yang dibangun lebih dari 10 tahun lalu dengan dana APBD itu tak digunakan. Sedangkan sisanya telah beralih fungsi. Ada yang menjadi toko penjualan burung dan sangkar burung, penjahit dan salon, toko kelontong, penjualan air isi ulang, pengetikan komputer dan warnet, bahkan ada pula kios yang dipakai menjual makanan khas Madiun. Hanya satu dua kios yang terlihat menjual oleh-oleh dan jajanan khas Wonogiri. Pelataran yang seharusnya menjadi terminal pun terlihat sepi. Tak satu pun bus atau angkutan perkotaan dan perdesaan yang mangkal. Sedangkan pos penarikan retribusi dalam keadaan kosong dan terkesan mangkrak. Salah seorang pedagang, Listya, yang mengaku sudah 11 tahun membuka usaha di tempat itu mengungkapkan kondisi itu sudah berlangsung lama. Namun, hampir tak pernah ada perhatian dari pemerintah.

“Dulu sempat ada rencana dari pemerintah untuk membuat taman di tempat ini agar lebih ramai. Tapi sampai sekarang tidak ada realisasi. Akhirnya kios-kios yang masih buka di sini, termasuk saya, ya asal bisa jalan saja,” katanya kepada wartawan, Selasa. Anggota DPRD asal Selogiri, Samino, yang kemarin ikut ke lokasi mengaku sangat menyayangkan kondisi pusat jajanan, oleh-oleh dan terminal yang terkesan terabaikan itu. Menurutnya, semua fasilitas umum semacam itu merupakan aset pemerintah daerah yang seharusnya bisa mendatangkan keuntungan bagi warga masyarakat serta pemasukan bagi pendapatan asli daerah (PAD). “Tapi kenyataannya apa? Sejak beberapa tahun terakhir, tempat itu banyak beralih fungsi,” ungkap Sekretaris Komisi A DPRD tersebut. Jika ingin menggali potensi dari keberadaan pusat jajanan itu, Pemkab mesti melakukan kajian secara komprehensif. Tempat itu mesti diubah menjadi sesuatu yang khas dan spesifik. Misalnya, pusat penjualan onderdil kendaraan. Dengan jumlah perusahaan bus maupun kepemilikan kendaraan pribadi yang cukup banyak, ditambah medan yang sulit, tentunya frekuensi perbaikan kendaraan di Wonogiri cukup tinggi. o

Jaminan persalinan (Jampersal) yang menggratiskan biaya perawatan dan persalinan ibu hamil belum bisa diterapkan karena belum ada perjanjian kerja sama dengan rumah sakit maupun rumah bersalin (RB). Dinas Kesehatan (Dinkes) Wonogiri beralasan masih menunggu finalisasi petunjuk teknis (Juknis) dari pusat. Kendati demikian, Bidang Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Kemitraan (PKPK) Dinkes Wonogiri terus menyosialisasikan program itu, diawali dengan kalangan Puskesmas, petugas promosi kesehatan dan bidan. “Kami bukannya mau memperlambat. Tapi semua itu kan ada relnya yang harus dilalui. Mulai dari sosialisasi hingga perangkatnya harus dipersiapkan dengan matang agar tidak menimbulkan masalah di kemudian hari. Draf Juknisnya saja masih belum final,” ungkap Kepala Bidang PKPK, Dinkes Wonogiri, Sri Rudiyaningsih, di ruang kerjanya, Selasa (10/5). Didampingi Kasi Jaminan Kesehatan dan Pembiayaan Kesehatan Masyarakat, Suprapti Bayu Basuki, Ririn, sapaan ak-

rab Sri Rudiyaningsih, mengatakan dalam surat yang diterimanya dari Kementerian Kesehatan hanya menginstruksikan agar Dinkes menyiapkan perangkat sambil menunggu finalisasi Juknis. Kendati demikian, Ririn mengaku yakin tidak sampai akhir tahun ini, program itu sudah bisa dilaksanakan. Di antara beberapa persiapan yang dilakukan Dinkes, adalah pelatihan khususnya bagi kalangan rumah sakit. Sebab, penerapan Jampersal tersebut ternyata tidak semudah yang dibayangkan. Dijelaskan Ririn, Jampersal tidak diberikan secara gelondongan, melainkan dirinci, yaitu untuk pemeriksaan kehamilan senilai Rp 10.000 per sekali periksa, maksimal empat kali periksa, biaya persalinan Rp 350.000 dan pemeriksaan setelah persalinan senilai Rp 10.000/kunjungan, maksimal tiga kali. Jika semua itu dilakukan oleh satu bidan, maka total biaya yang bisa diklaim Rp 420.000. “Masalahnya adalah kalau ibu hamil itu memeriksakan ke lebih dari satu bidan. Maka bidan yang bersangkutan hanya bisa mengklaim sesuai pemeriksaan yang dilakukan,” jelas Ririn.o shs

Operasi yang direncanakan itu akhirnya urung dilaksanakan j. Siti Aminah, SPd, 37 taH hun, pengajar di SMPN 1 Karang Tanjung, Pandeglang baru menyadari kondisi kesehatannya setelah dilakukan check-up yang diadakan di sekolah tempatnya mengajar, 2009 lalu. Ia didiagnosa mengidap asam urat & kadar kolesterol melewati ambang batas. Selain itu ditemukan juga penggumpalan kelenjar air susu. Kondisi demikian mengharuskannya melakukan check-up rutin ke RS Hasan Sadikin, Bandung, dimana ia diharuskan menjalani operasi. Tapi sebelum menjalani operasi, oleh dokter ia dianjurkan untuk mengkonsumsi susu kedelai. Setelah rutin minum Sari Bubuk Kedelai Murni Metabolis selama beberapa minggu, ia merasakan perubahan yang berarti, dimana beberapa keluhan seperti nyeri di persendian, kelelahan dan kadar kolesterolnya mulai menurun. Belakangan dalam diagnosa, penggumpalan kelenjar susu yang diidapnya hilang. "Alhamdulillah operasi yang direncanakan

Kejadian pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) terjadi di wilayah hukum Polsek Wonogiri, Selasa (10/5). Sebuah motor yang diparkir di tempat parkir Gunung Gandul, Giriwono, Wonogiri raib. Keterangan yang dihimpun Espos, motor bernopol AD 5524 QG oleh pengendaranya, Basuki Setyo, 16, pelajar salah satu SMAN di Wonogir ditaruh di tempat parkir. Kejadian raibnya motor milik warga Girimarto, Wonogiri diketahui sekitar pukul 10.15 WIB. Korban sendiri datang bersama rekan perempuannya sekitar pukul 08.00 WIB. Kapolsek Wonogiri, AKP Hadijah Sahab mewakili Kapolres Wonogiri, AKBP Ni Ketut Swastika menyatakan, lokasi parkir dalam keadaan sepi. “Korban naik ke puncak gunung dengan rekan perempuan. Saat turun, motor sudah raib. Tempat parkir dalam kondisi sepi sehingga kejadian pencurian tak diketahui oleh seorang pun.” o tus

akhirnya urung dilaksanakan.” Begitupun manfaat isoflavon (dalam sari kedelai) dalam hal melindungi jaringan payudara dari serangan kanker, dipaparkan dalam penelitian bahwa penurunan resiko kanker payudara terjadi pada wanita dengan asupan tinggi fitoestrogen, yang dideteksi melalui isoflavon urinnya. Dapatkan Metabolis di Apotek, Toko Obat dan Mini Market di Kota Anda. Solo: (0271) 5880884 / 081393333323. Sukoharjo: (0271) 7938380 / 081225880115. Sragen: 0271 - 7007605/ 081329486451. Karanganyar: (0271) 5889692. Boyolali: (0271) 7567744. Klaten: (0271) 7938380 / 081393 990900. Wonogiri: 081329379999. Jogja: (0274) 7875580 / 081368955560. Sleman & Bantul: (0274) 6507074. Wonosari: 08995001142. Layanan konsumen: Kotak Pos : PO BOX 500 JKT 13000, SMS : 0812 101 50000 Website: www.metabolisku.com, Facebook : metabolis, Twitter : @twitmetabolis. Iklan

270 Tahun, masih banyak PR

T

epat pada 19 Mei 2011 mendatang, Wonogiri bakal genap berusia 270 tahun. Tentunya banyak harapan yang ingin dicapai oleh masyarakat, PR yang menunggu Pemkab. Berikut ngudarasa warga Wonogiri ditemui Espos, Selasa (10/5). Slamet Basuki, warga Nglaroh, Selogiri Hari Jadi Wonogiri biasanya diperingati dengan berbagai acara. Kebetulan saya tinggal tak jauh dari prasasti Nglaroh yang jadi salah satu pusat kegiatan peringatan hari jadi itu. Sehingga saya tahu betul semangat untuk mengenang pendiri Wonogiri, Raden Mas Said. Namun, hendaknya jangan shs hanya peringatan-peringatan semacam itu yang dikedepankan. Masih banyak PR Pemkab yang belum terealisasi. Masih banyak permasalahan yang harus segera diselesaikan. Salah satunya mengenai pertanian. Di Selogiri, banyak sekali masalah dalam pertanian, mulai dari hama hingga tingkat kerusakan tanah. Ini menuntut perhatian dari Pemkab untuk segera mencari solusinya. o shs

Hartono, warga Brajan, Kaliancar, Selogiri Apa yang diharapkan oleh warga seperti kami menjelang Hari Jadi ke-270 Wonogiri tentunya bukan sekadar peringatan tanpa makna, melainkan harus ada kelanjutannya. Kami mengharapkan tindakan nyata dari pemerintah , solusi untuk mengatasi berbagai persoalan shs yang muncul di masyarakat. Kalau saya perhatikan, perekonomian di Wonogiri dalam beberapa tahun terakhir tidak banyak berkembang, bahkan cenderung makin menurun. Kelihatannya saja makmur tapi sebenarnya banyak warga masyarakat kalangan bawah yang hidup serba kekurangan. Di usianya yang ke-270 ini kami berharap Wonogiri bisa semakin maju, apalagi dengan bupati yang baru. Tentunya akan banyak ide-ide segar untuk meningkatkan kehidupan ekonomi masyarakat. o shs


SOLOPOS

SUKOHARJO

IV

Rabu Wage, 11 Mei 2011

Kronik

18 Warga meninggal terdata

Cek ulang data Gakin!

SMPN 1 Tawangsari gelar badminton persahabatan Sukoharjo (Espos) SMPN 1 Tawangsari, Sukoharjo menggelar badminton persahabatan, di sekolah setempat, Rabu (4/5). Pertandingan ini untuk memperingati Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas). Salah satu panitia acara, Joko Yunianto, dari SMPN 1 Tawangsari menuturkan dalam acara badminton persahabatan itu, SMPN 1 Tawangsari mengundang SMK Taman Siswa untuk bermain olahraga badminton. Tujuan diadakannya acara itu, lanjut Joko, untuk meningkatkan rasa kekeluargaan dan persaudaraan, sekaligus meningkatkan karakter pendidik yang berbudi luhur. “Acara ini sekaligus mengingatkan pentingnya persaudaraan. Sebagai guru, sudah sepantasnya memberikan contoh pada anak didik tentang sikap persaudaraan seperti ini,” tutur Joko kepada Espos, Minggu (8/5). hkt

Persit gelar penyuluhan Narkoba Sukoharjo (Espos) Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-65 Persatuan Istri Prajurit (Persit), Persit Cabang 47 Kodim 0726/Sukoharjo mengadakan acara penyuluhan Narkoba, di Aula Kodim Sukoharjo, Jumat (6/5). Acara itu mengangkat tema Bagaimana Menjaga Anak Dari Bahaya Kenakalan Remaja Masa Sekarang dan Bahaya Narkoba dengan menghadirkan pembicara dari Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Sukoharjo, Agus Widanarko. Dalam rilis yang diterima Espos, Minggu (8/5), disebutkan acara itu bertujuan untuk memberi bekal para istri prajurit bagaimana menjaga putraputri mereka supaya tidak salah pergaulan dan supaya tidak kena kenakalan remaja masa sekarang dan bahaya Narkoba. q hkt/*

3 Pemuda terlibat pencurian Sukoharjo (Espos) Amir Sutopo alias Acong, 36, warga Karangdowo, Klaten, mendekam di tahanan Mapolres Sukoharjo, Selasa (10/5). Dia menjadi tersangka kasus pencurian pompa air di pinggiran Sungai Bengawan Solo, tepatnya di sekitar wilayah Dukuh Blerong, Kecamatan Tawangsari, Sukoharjo. Berdasarkan informasi yang dihimpun Espos, aksi pencurian itu berlangsung Kamis (28/4) lalu. Sekitar pukul 21.00 WIB, tersangka bersama dua temannya SN dan WG, 15, dipergoki warga saat mencongkel rumah bambu di pinggiran sungai yang berisi mesin diesel dan pompa air. WG yang berperan mengawasi ditangkap warga. Melihat itu, Amir dan SN pun kabur. Berdasarkan petunjuk WG, Amir dibekuk di tempat dia bekerja, di daerah Karanganom, Klaten, Rabu (4/5). Kapolres Sukoharjo, AKBP Pri Hartono EL, melalui Kapolsek Tawangsari, AKP Busro membenarkan adanya informasi itu. “Benar dan tersangka sudah kami kirim ke Polres. Sementara tersangka yang lain belum ditahan,” katanya kepada Espos, Selasa sore. ovi

Dinda ditemukan Grogol (Espos) Pasangan Sumadi dan Bayu Ervin Damayanti kini lega, karena putrinya, Dinda Aulia Nur Rohmah, 14, telah ditemukan. Sementara jajaran Polsek Grogol, Sukoharjo, memastikan tak ada unsur pidana dalam kasus itu. Seperti yang diberitakan sebelumnya, kepergian Dinda diduga terbawa pergaulan anak punk. Kapolres Sukoharjo, AKBP Pri Hartono EL, melalui Kapolsek Grogol, AKP Agus Setiyono, menginformasikan Dinda ditemukan di Terminal Tirtonadi, Solo, Selasa (10/5) siang. “Dinda sudah ditemukan di terminal di Solo pukul 11.30 WIB,” kata Agus kepada Espos, Selasa. Ia menjelaskan Dinda ditemukan oleh keluarganya sendiri. Ia mengatakan hal itu merupakan tindak lanjut pihak keluarga setelah adanya informasi keberadaan Dinda di Kota Solo, Senin (9/5) pagi. “Ya, dari adanya informasi keberadaan Dinda kemarin itu kemudian keluarga mencari dan menemukannya. Ternyata benar masih di Solo.” ovi

Sukoharjo (Espos) Karut-marut pendataan warga miskin (Gakin) 2010 mendapat sorotan dari anggota DPRD Sukoharjo. Sejumlah anggota Dewan meminta Bappeda melakukan cek ulang data tersebut. Espos/Oriza Vilosa

BERTAHAN—Seorang calon pembeli sedang memilih barang yang dipajang oleh pedagang kerajinan bambu

dan gerabah di Lantai II Pasar Kartasura, Sukoharjo, Selasa (10/5).

Bertahan di era besi dan alumunium l

Oleh: Oriza Vilosa

U

dara di bawah atap asbes pasar Lantai II Pasar Kartasura, Sukoharjo, terasa gerah. Sejumlah pedagang di beberapa los masih beraktivitas, Selasa (10/5) siang. Seperti yang dilakukan Sri Murwati, 39, Ngabeyan, Kartasura. Penjual perabot rumah tangga itu cepat menyapa pengunjung yang berdatangan dari pintu masuk terusan jembatan penyeberangan Kartasura. Sekilas, hanya perabotan berbahan bambu yang terpajang di kebanyakan los pada sudut utara pasar itu. ”Ada 10 penjual perabot bahan bambu di sini.” Dia pun menjelaskan beberapa dagangannya, antara lain tenggok, bakul, tampah dan ca-

ping. “Kerajinan bambu, kami disetori pengrajin dari daerah Karanggede, Boyolali. Sedangkan gerabah, disetori pengrajin Bayat Klaten,” tambahnya, ketika ditemui Espos. Sejak 1990, Sri mengaku kompleks itu telah menjadi rujukan sejumlah pedagang luar daerah, seperti Jakarta. Tren rumah makan yang menggunakan perabot tradisional mendongkrak kembali pasaran produk-produk yang dipajang. Dia sadar pemasaran dagangan itu tak sejaya saat perabotan berbahan alumunium dan besi belum beredar. “Kalau mengecer, paling yang beli orang-orang tua yang fanatik menggunakan alat-alat lama. Selebihnya, orang-orang pilih perabot alumunium.” Meski keberadaan perabotan

tradisional itu telah terhantam produk-produk modern, tapi Sri tak kepincut beralih profesi. Minimal dengan usaha itu dia mampu membantu biaya kuliah suaminya. Paling banter, Sri meraih omzet Rp 500.000 dan minimal Rp 50.000 per hari. Hal itu tak jauh berbeda dengan yang dialami Ngatiyem, 64, Windan, Gumpang. Selama 40 tahun sudah dia berjualan di tempat itu. “Saya yang paling lama di sini dan sampai sekarang anak-anak saya juga ada yang mengikuti jejak saya,” katanya. Dia mengaku tak bisa menyebut berapa nilai modal semua dagangan yang dipajangnya. Ngatiyem juga tak bisa menjelaskan berapa keuntungan yang didapatnya per bulan.

Pengusutan kasus penggelapan mobil rental

Mobil sitaan bertambah jadi 16 unit Kartasura (Espos) Pengusutan kasus penggelapan mobil rental oleh jajaran Polsek Kartasura, Sukoharjo, terus berlangsung. Sampai Selasa (10/5) siang, polisi telah menyita 16 unit mobil rental. Berdasarkan pantauan Espos, sebagian mobil rental itu diparkir di halaman Mapolsek Kartasura. Secara bertahap, unit-unit mobil yang tersangkut kasus penggelapan mobil rental itu dikuak. “Dari akhir April lalu, semula kami menyita enam unit menjadi sembilan dan bertambah menjadi 15. Sekarang 16 unit,” jelas Kapolres Sukoharjo, AKBP Pri Hartono EL, melalui Kapolsek Kartasura, AKP Wahyu Broto, Selasa. Dia mengatakan mayoritas unit mobil rental itu

disita dari pengguna mobil di daerah Madiun dan Ngawi. Selain menggelapkan mobil dari pemiliknya, tersangka A juga telah menipu sejumlah pengguna mobil di beberapa wilayah Jatim itu. Wahyu menjelaskan di antara pengguna yang tertipu itu, ada yang memakai lebih dari satu unit mobil. Sejauh ini Wahyu mencatat terdapat sembilan laporan yang terdiri atas lima pemilik dan empat pengguna. Kepada Epsos, ia mengatakan pemilik mobil yang telah teridentifikasi itu berasal dari Kota Bandung. Seperti sebelumnya, Wahyu masih berkonsentrasi mencari unit-unit mobil yang telah didistribusikan tersangka. “Kami tetap konsen ke pengembalian unit-unitnya dulu, tersangkanya masih berpindah-pindah,” katanya. ovi

l

Oleh: Hanifah Kusumastuti

Pengecekan ulang harus dila- tis dan lain-lain. Sungguh dilekukan karena ada dugaan Ba- matis juga, ketika data yang madan Perencanaan dan Pemba- sih diragukan itu tetap dipakai ngunan Daerah (Bappeda) Su- agar memudahkan dalam pekoharjo hanya menyalin data nyaluran bantuan sosial pada tayang sama. Ketua Fraksi Partai hun ini,” lanjut Hasman. Keadilan Sejahtera Dalam pencair(FPKS) DPRD Suan santunan kemakoharjo, Hasman tian dan bantuan Budiadi, mengatasosial lainnya, Pem”Bappeda kan dugaan itu mun- hanya terima CD. kab melalui satuan cul setelah terungkerja perangkat daekapnya 18 warga di Jika memang ada rah (SKPD) terkait warga miskin Desa Gentan, Buharus tetap kroscek lu, yang telah meke lapangan. yang meninggal ninggal dunia tapi Anggota Fraksi dunia kok masih masuk data Bintang Persatuan ternyata masih Gakin 2010. Kebangkitan Nuradicatat, kami Padahal, dari pini DPRD Sukoharhak pemerintahan akan cek ulang.” jo, Suryanto, medesa (Pemdes) senegaskan Bappeda tempat sudah menadalah pihak yang coret nama-nama warga miskin paling bertanggung jawab dayang meninggal dunia sejak le- lam persoalan ini. Ia juga mengbih kurang 10 tahun-25 tahun indikasikan adanya penyalahlalu itu. gunaan data Gakin untuk meng“Memang saat ini, sudah ada akses santunan kematian. pendataan ulang untuk 2011. TaPasalnya, 1.000 Gakin yang pi kesalahan dalam pendataan telah mencairkan data santunGakin pada 2010 lalu tidak bisa an kematian sejak Januari hingdibiarkan saja. Itu harus diusut, ga awal Mei tahun ini dinilai tiapakah benar Bappeda hanya dak realistis. menyalin data lama, lalu meKepala Bappeda Sukoharjo, nambahkan data baru, sehing- Dyah Irianti, membantah penga warga yang sudah meninggal dataan Gakin pada 2010 dilatetap masih terdata,” tegas Has- kukan dengan hanya menyaman saat dijumpai wartawan di lin. Pasalnya, pendataan Gakin kantornya, Selasa (10/5). 2010 diserahkan penuh kepada Pemdes setempat. Dia mePenyalahgunaan negaskan dalam pendataan itu, Hasman menambahkan keti- Bappeda menerima data dari dakakuratan data Gakin 2010 Pemdes dalam bentuk compact yang sudah ditetapkan dengan disk (CD). “Pendataannya kan dari desa SK Bupati 470/514/2010 tersebut dimungkinkan tidak hanya masing-masing. Bappeda hanya terjadi di satu tempat. Pihaknya terima CD. Kami juga melakumemperkirakan ada beberapa kan verifikasi ulang. Jika memang ada warga miskin yang kesalahan data di desa lain. “Data Gakin 2010 itu padahal meninggal dunia kok ternyata dipakai untuk Jamkesda, san- masih dicatat, kami akan cek tunan kematian, pendidikan gra- ulang,” tandas Dyah.

Material longsor di jalur alternatif Sukoharjo-Wonogiri dibersihkan Bulu (Espos) Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Sukoharjo mengerahkan satu unit alat berat berupa back hoe untuk membersihkan material longsor yang menutup jalur alternatif Sukoharjo-Wonogiri di Dukuh Beduk Kidul, Desa Sanggang, Bulu. Kaur Pembangunan Desa Sanggang, Sumadi, mengatakan alat berat itu sudah mulai dioperasikan, Senin (9/5). Kini, jalur utama di Desa Sanggang tersebut sudah bisa dilewati kendaraan roda dua. “Warga juga ikut membantu pekerja dari DPU. Sejak Minggu (8/5), warga yang ikut membantu ada 70-an orang, berikutnya 30-an orang dan hari ini (kemarinred) sekitar 30 orang,” terang Sumadi, saat dijumpai wartawan di sela-sela pembersihan material di Desa Sanggang, Selasa (10/5).

jurang. “Bagi warga yang lewat sini, tetap harus dipandu. Warga secara sukarela jaga. Mulai pagi hingga pukul 21.00 WIB. Soalnya, jalurnya masih tetap sulit dilewati,” papar Sumadi. Dana tak terduga Ia berharap seluruh material longsor dikeruk. Jika tidak, dikhawatirkan Espos/Hanifah Kusumastuti akan ada longsoran susulALAT BERAT—Petugas DPU mengoperasikan alat berat untuk membersihkan material longsor yang menutup jalur alternatif Suko- an yang bisa mengakibatharjo-Wonogiri, di Beduk Kidul, Desa Sanggang, Bulu, Selasa (10/5). kan tertutupnya kembali jalur alternatif SukoharjoSumadi menjelaskan meski kendaraan Wonogiri itu. roda dua, sudah bisa melewati jalan itu, Kabid Bina Marga DPU Sukoharjo, Sutapi pengendara harus tetap waspada. Ka- raji, mengatakan sejauh ini pengoperasirena jalur itu terjal dan berada di samping an alat berat itu tidak menemui hambat-

an. Penanganan longsor itu diperkirakan selesai lima hingga tujuh hari mendatang. “Harapannya, hari ini (kemarin-red) jalan sudah bersih. Besok (hari ini-red) kami akan cek lagi dan melakukan evaluasi.” Mengenai perlu atau tidaknya pemasangan beronjong kawat di bagian bukit yang longsor, ia belum bisa memastikan. Hal itu baru akan ditentukan setelah dilakukan evaluasi. Penggunaan anggaran untuk penanganan longsor di Desa Sanggang, kemungkinan memakai dana tak terduga. Terpisah, Plt Kepala Dinas Pendapatan Pengelolaan dan Keuangan Aset Daerah (DPPKAD) Sukoharjo, Agus Santosa, menyatakan alokasi dana tak terduga di APBD 2011 sekitar Rp 500 juta. Sejauh ini, pihaknya menunggu koordinasi lebih lanjut dari DPU terkait penggunaan dana tak terduga untuk biaya penanganan longsor di beberapa titik di Kecamatan Bulu itu. hkt


SOLOPOS

KLATEN

Rabu Wage, 11 Mei 2011

V

Tim Dispertan temukan daging berformalin

Kronik Tunggakan pasien RSUP capai Rp 1 miliar

Klaten (Espos)

Klaten (Espos)

Tim dari Dinas Pertanian (Dispertan) Klaten memeriksa dan meneliti daging yang dijual di tiga pasar tradisional di Klaten yakni Pasar Kota, Pasar Mlinjon (Srago) dan Pasar Kraguman (Gondang), Selasa (10/5). Dari hasil pemeriksaan dan penelitian tersebut, tim menemukan daging yang mengandung formalin dan glonggongan di Pasar Kota, Klaten. Berdasarkan pantauan Espos, petugas awalnya memeriksa dan meneliti daging yang dijual beberapa pedagang daging di Pasar Kota. Kemudian dilanjutkan ke Pasar Kraguman dan Pasar Mlinjon. “Dari 30 pedagang daging di Pasar Kota, kami menemukan tiga pedagang yang menjual daging semi glonggongan dan daging berformalin. Berarti hanya 1% saja. Daging itu berasal dari wilayah DIY,” ujar Kepala Rumah Potong Hewan (RPH) Dispertan Klaten, Triyanto, disela-sela pemeriksaan, Selasa. Pemeriksaan daging, imbuh Triyanto, dilakukan secara merata terhadap pedagang yang berjualan daging ayam, sapi dan kambing. Kegiatan pemeriksaan itu, menurut Triyanto, untuk mengantisipasi adanya daging berformalin dan glonggongan di pasaran. “Sweeping kami lakukan dengan mengacu UU No 8/1999 tentang Perlindungan Konsumen,” terangnya. Menurut Triyanto, dari 15 pasar tradisional di Klaten, temuan terbanyak daging mengandung formalin di Pasar Jatinom. Sebanyak 15 pedagang dari 25 pedagang daging di Pasar Jatinom, kata Triyanto, mendapat peringatan keras. “Itu kami lakukan dalam kegiatan serupa pada satu pekan lalu,” terangnya. Sementara itu, salah seorang petugas koordinator lapangan pemeriksaan daging, Agus Joko Sriyono, mengatakan pemeriksaan untuk mengetahui daging berkualitas baik atau tidak dilakukan dengan sayatan dan alat pengukur keasaman daging. “Kami sekaligus ingin memberikan pemahaman terhadap pedagang daging dan sejumlah pembeli agara bisa mengetahui daging seperti apa yang sehat,” terang Agus.

Tunggakan biaya pengobatan dan perawatan pasien di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) dr Soeradji Tirtonegoro Klaten mencapai Rp 1 miliar. Tunggakan tersebut adalah tunggakan macet, tak tertagih. Jumlah tersebut belum termasuk tunggakan macet pada 2010 yang dipastikan kian menambah besar nilai tunggakan. “Pada 2009, tunggakan macet pasien mencapai Rp 1 miliar. Tahun 2010, jumlah utang pasien Rp 444 juta. Tapi, kami masih terus berupaya menagih agar utang macet tak terlalu banyak,” kata Humas RSUP Klaten, Petrus Trijoko, kepada Espos, Jumat (6/5). Petrus menjelaskan uang Rp 1 miliar yang macet di tangan pasien tersebut sudah dipastikan hangus. Secara administrasi sudah dilakukan tutup buku dan diputihkan. Dan tunggakan macet tersebut terhitung sejak 1995 hingga 2009 dengan kondisi pasien yang beragam. “Mulai dari kelas VIP hingga kelas III ada semua,” paparnya. o asa

Bobot daging Agus menambahkan, kriteria daging sehat dan bagus bisa diketahui jika daging berwarna merah cerah, saat diraba daging kenyal dan jika dimasak bisa tahan lama. Sedangkan daging jelek yaitu warnanya pucat, saat diraba lembek, tidak tahan lama dan kalau dimasak bobot daging turun. “Kami mengimbau masyarakat luas agar lebih berhati-hati dalam membeli daging,” ujar Agus. Lebih lanjut, Triyanto mengatakan jika ditemukan daging dengan kadar air di atas Ph 6, maka daging tersebut kurang layak dikonsumsi karena bisa dikategorikan daging glonggongan. Sedangkan daging layak konsumsi adalah yang ber-Ph 4-5. ”Dalam pemeriksaan kali ini kadar airnya masih rendah artinya mayoritas daging sehat. Berbeda pada temuan beberapa hari lalu di Pasar Jatinom,” imbuh Triyanto. o m98

Muhammad Khamdi

MEMERIKSA DAGING—Kepala RPH Dispertan Klaten, Triyanto (kanan), sedang memeriksa kondisi daging milik pedagang di Pasar Kota, Klaten, Selasa (10/5). Pemeriksaan itu dilakukan untuk menghin-

dari kemungkinan adanya daging berformalin dan gelonggong di Pasar Tradisional di Klaten.

1.870-an Sarjana menganggur Klaten (Espos) Sebanyak lebih kurang 1.870 sarjana di Kabupaten Klaten dilaporkan belum memiliki pekerjaan alias berstatus pengangguran. Angka tersebut kian menambah deretan panjang jumlah penganguran dari kaum terdidik di Klaten. l

Oleh: Aries Susanto

“Tiap tahun, jumlah sarjana yang menganggur di Klaten cenderung bertambah. Ini persoalan serius,” kata Kasi Pelatihan dan Penempatan Calon Tenaga Kerja (Canaker) Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Klaten, Rinto Patmono, saat ditemui Espos di ruang kerjanya, Selasa (10/5). Yang tak kalah mengejutkan, sambung Rinto, dari sarjana pengguran tersebut, rata-rata masih berusia produktif, 20-30 tahun. Data yang direkap Rinto pada 2010 menyatakan jumlah to-

tal pencari kerja di Klaten yang memakai kartu kuning mencapai 12.710 orang. Dari jumlah tersebut, 8.410 orang ialah lulusan SMA dan sederajat. Urutan kedua pencari tenaga kerja berasal dari kaum terdidik strata satu atau sarjana yang mencapai 2.081 orang. Sisanya, berasal dari lulusan SD, SLTP, serta DI, DII dan DIII. “Dari pencari kartu kuning itu, hanya sekitar 10% yang mengaku sudah bekerja dan ingin mencari pekerjaan yang lebih baik. Artinya, sebanyak 1.870-an Sarjana di Klaten hampir di-

pastikan pengangguran,” jelasnya. Angka pengangguran dari kalangan sarjana tersebut sebenarnya masih jauh lebih kecil dari kenyataanya. Pasalnya, tak sedikit para pengangguran yang tak terdata lantaran tak mencari kartu kuning. “Kami memang hanya menghitung dari jumlah kartu kuning yang keluar saja,” jelasnya. Selama ini, penyerapan tenaga kerja warga Klaten hanya mengandalkan lowongan kerja di Batam dan luar negeri sebagai tenaga kerja Indonesia (TKI). Di wilayah Klaten, katanya, sangat kecil penyerapan tenaga kerjanya. “Kami mengupayakan agar Klaten memiliki lembaga pencetak tenaga kerja yang mampu berwirausaha agar sarjana bisa berwirausaha,” paparnya. Terpisah, Anggota Fraksi Partai Amanat Nasional (FPAN) DPRD Klaten, Nurcholis Madjid, menyatakan salah satu pekerjaan utama Pemkab Klaten saat ini adalah mengurangi jumlah pengangguran yang tiap tahun cenderung bertambah. o

Mediasi antara manajemen RSIA & karyawan berakhir buntu Klaten (Espos) Mediasi kali kedua antara karyawan Rumah Sakit Ibu dan Anak (RSIA) Aisyah Klaten yang dirumahkan dengan Direksi RSIA menemui jalan buntu. Pertemuan di Kantor Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Klaten, Selasa (10/5), berlangsung alot dan lama. Pantauan Espos dari balik jendela, pihak manajemen RSIA maupun empat karyawan yang telah dirumahkan itu sama-sama memegang kukuh pendirian masing-masing. Pihak RSIA bersikukuh tak akan memenuhi

permintaan karyawan yang menuntut pencabutan kebijakan pengumpulan ijazah asli karyawan. Pihak RSIA juga tak mau memutus hubungan kerja (PHK) karyawan yang menolak mengumpulkan ijazah asli. Mediasi berlangsung lebih dari dua jam di ruang mediasi Dinsosnakertrans Klaten. Empat karyawan RSIA yang telah dirumahkan itu—Zuhrifa Lutfi Fadhilah, Sri Darwati Bintari, Nurul Khasanah dan Dwi Pujianti—datang lebih awal, sekitar pukul 09.00 WIB. Dalam pertemuan tersebut, salah satu karyawan yaitu Lutfi membawa anaknya

yang masih berusia lima hari ke ruang mediasi. Alasannya agar bisa menyusui bayi itu sewaktu-waktu. “Kami sudah menyampaikan kepada mediator tentang tuntutan kami. Yaitu agar pihak RSIA segera mencabut keputusan direktur tentang pengumpulan ijazah asli. Selain itu semua produk hukum yang berdasarkan keputusan pertama tersebut juga harus dicabut,” ujar Nurul usai mengikuti mediasi. Berbagai argumentasi disampaikan karyawan saat mediasi berlangsung. Awalnya mediasi ilakukan secara dua pihak, yakni antaran karyawan dengan perwakilan RSIA

yaitu Haryono dan Muh Alfian. Hampir satu jam mereka melakukan dialog, namun ternyata belum ada kesepakatan Keadaan itu membuat mediator dari Dinsosnakertrans, Budiharjono, turun tangan. Namun, meski mediasi sudah difasilitasi Dinsosnaktertrans, upaya untuk mencapai kesepakatan tetap gagal. RSIA bersikukuh tidak mau mencabut keputusan Direktur yang meminta karyawan mengumpulkan iajzah. Sengketa antara karyawan RSIA dengan manajemen masih akan dibahas lebih lanjut pada pertemuan mendatang. o asa

Bayi berusia 5 hari itu berjuang bersama orangtuanya l

Oleh: Aries Susanto

B

ayi laki-laki itu masih terlalu dini untuk menyaksikan karut-marutnya kehidupan. Kamis (5/5) lalu, ketika ia dilahirkan ke dunia, orangtuanya tengah menanggung beban persoalan yang berat. Zuhrifa Lutfi Fadhila, ibu yang melahirkannya, terpaksa menerima nasib pahit lantaran dirumahkan oleh Direksi Rumah Sakit Ibu Anak (RSIA) Klaten tanpa kejelasan nasib. Ayahnya, Anton, juga mengalami nasib serupa atas kebijakan manajemen rumah sakit itu. “Selama dalam kandungan, anak saya ini menjadi saksi persoalan hidup kami dengan Direksi RSIA Klaten,” papar Anton saat berbincang dengan Espos di pelataran Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Dinsosnakertrans) Kabupaten Klaten, Selasa (10/5). Selasa pagi, ketika langit cerah, Anton dan Lutfi memenuhi panggilan Dinsosnakertrans Klaten. Mereka datang bukan untuk sebuah harapan

yang cerah, melainkan memiliki kepribadian untuk memperjuangkan yang menyenangkan banasib mereka bersama gi orang lain. Sayang, Kami ini ketiga rekannya yang semenjelang kelahirannya, lama ini mengambang nasib tak ramah justru bingung. Tak tak jelas. menimpa kedua orangdi-PHK, tapi “Kami ini bingung. tuanya. juga tak Tak di-PHK, tapi juga “Besok, anak saya akan tak dipekerjakan,” kedipekerjakan.” saya namai Kashka Faluh Anton. Anton dan than Magani, artinya seLutfi datang bersama orang yang bijak, ramah bayi sulung mereka itu. Mereka men- dan memiliki kepribadian yang medekap bayinya dan melangkah ber- nyenangkan bagi orang lain,” katanya. gegas masuk ke ruang mediasi terDalam nama indah yang tersemat tutup. Untuk keduakalinya, bayi pada bayi itu, Anton dan Lutfi seyang masih berusia lima hari itu benarnya memiliki segudang harapmenjadi saksi atas perseteruan orang- an di tengah persoalan yang mengtuanya dengan direksi RSIA Klaten. himpit mereka. Harapan itu ialah “Kami memang mengajak anak sa- tentang masa depan Kaskha yang ya ini. Karena, ia masih kecil dan bu- kelak semoga menjadi orang ramah, tuh ASI,” tambah Anton. Jauh hari bijaksana dan memiliki kepribadisebelum nasib tak enak menimpa war- an yang menyenangkan bagi orang ga Desa Ngawonggo, Kecamatan Ce- lain...o per Trucuk itu, bayi itu disambut penuh suka cita saat dalam kandung- MENGGENDONG BAYI—Pasangan suaan. yah dan ibunya bermimpi kelak mi-istri Anton dan Zuhrifa Lutfi Fadhila mengajak bayi mereka yang baru berusia jika anak sulungnya itu lahir dan tum- lima hari dalam mediasi dengan perwakilbuh menjadi orang bijak, ramah dan an manajemen RSIAKlaten, Selasa (10/5).

Soal untuk Sigit sama dengan soal siswa awas

MEMBACA— Siti Fatimah, pengawas Ujian Nasional (UN), sedang membacakan soal UN untuk Sigit, peserta UN yang tuna netra, di ruang kelas SLB A YAAT Klaten, Selasa (10/5). Muhammad Khamdi

l

Oleh: Muhammad Khamdi

S

igit Nugroho, 18, serius mendengarkan soal Ujian Nasional (UN) Bahasa Indonesia yang dibacakan seorang pengawas di salah satu ruang kelas Sekolah Luar Biasa (SLB) A YAAT Klaten, Selasa (10/5). Setelah itu, jari-jemarinya meraba perlahan kertas jawaban yang memuat rangkaian huruf Braille. Ia terkesan berpikir sejenak, kemudian tangan kanannya mengambil stylus dan menusuk kertas jawaban. “Artis Krisdayanti menetap di negara mana setelah menikah?” kata salah seorang pengawas, Siti Fatimah, kepada Sigit, Selasa (10/5). Sigit mengangguk. Ia kembali menusukkan stylus ke kertas jawaban. Sigit merupakan satu-satunya siswa Sekolah Dasar (SD) penyandang tuna netra di Klaten yang pada tahun ajaran 2010/2011 ini mengikuti UN. Ia mengerjakan soal dengan bantuan pengawas karena soal UN yang diberikan kepada Sigit tidak tertulis dalam aksara Braille. “Saya juga heran mengapa tahun ini bentuk soal UN yang harus dikerjakan Sigit sama dengan soal UN untuk siswa awas,” terang Siti Fatimah, saat ditemui Espos, di lokasi. Dengan kenyataan tersebut, Siti dibantu pengawas lain, Ning Rahayu, secara bergantian membacakan satu-persatu 50 soal UN pelajaran Bahasa Indonesia pada hari pertama.

Berkebutuhan khusus

Espos/Aries Susanto

Siti menceritakan, pada tahun sebelumnya, bagi siswa SLB A YAAT Klaten yang mengikuti UN selalu diberikan soal khusus menggunakan aksara Braille. “Mudah-mudahan tahun depan, soal-soal UN untuk siswa tuna netra sesuai dengan kemampuan siswa berkebutuhan khusus,” terangnya. Soal tanpa aksara Braille itu sangat disayangkan oleh Siti. Pasalnya, pengawas harus bekerja dua kali. Di samping membacakan soal satu-persatu, pengawas juga dibebani tugas untuk menyalin lembar jawaban soal. Sementara itu, Wakil Kepala SLB A YAAT Klaten, Siswadi, mengatakan Sigit berkemampuan intelektual sama dengan anak normal pada umumnya. “Ia belum terlihat punya kemampuan yang menonjol dalam keterampilan tertentu,” terang Siswadi, di kantornya. Selama ini, menurut Siswadi, pihak sekolah sudah melakukan pendampingan secara mental dan emosional kepada Sigit sebelum UN dilaksanakan. Siswadi optimistis anak didiknya bisa lulus. “Dari pengalaman sebelumnya, semua siswa di sini lulus. Yang tidak lulus karena dinyatakan keluar sebelum pelaksanaan ujian,” terangnya. Menurut Sigit, soal UN yang diberikan tidak terlalu sulit. Ia mengaku kesulitan untuk mengerjakan soal Matematika. o


SOLOPOS

BOYOLALI

VI Kronik Karang Taruna Tunas Mulia helat sepeda sehat

Rabu Wage, 11 Mei 2011

Anggota DPRD masuk Gakin Boyolali (Espos)

Boyolali (Espos)

Salah satu anggota DPRD Boyolali tercatat dalam daftar keluarga miskin (Gakin). Agus Wiyono, anggota Dewan dari Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) yang beralamat di Penggung RT 2 RW VII, Boyolali Kota ini namanya tercatut dalam keluarga miskin golongan sejahtera I.

Karang Taruna Tunas Mulia Jetis, Kelurahan Ketitang, Kecamatan Nogosari akan menghelat Fun Bike Tour d’Cengklik pada Minggu (15/5) mendatang. Menurut salah seorang panitia, Bibit, dalam rilis yang diterima Espos akhir pekan lalu, kegiatan ini akan menempuh rute Desa Jetis hingga Waduk Cengklik. “Selain untuk memperingati Hari Kebangkitan Nasional, acara ini sebagai sarana menerapkan gaya hidup sehat di masyarakat,” jelasnya. tha/*

l

Warga tak persulit proyek

P

emerintah kembali melanjutkan proses pengadaan tanah untuk proyek jalan tol Solo-Mantingan I, pekan lalu. Upaya pemerintah itu dilakukan agar proyek itu segera dilaksanakan. Namun, sebagian besar masyarakat yang lahan dan bangunannya terkena proyek belum menyepakati harga yang ditawarkan. Berikut wong Boyolali ngudarasa kepada Espos, Selasa (10/5).

Susanto, 26, Dukuh/Desa Dibal RT 1/V, Ngemplak, Boyolali Menurut saya, warga sebetulnya tidak mempersulit proyek jalan tol Solo-Mantingan I itu. Namun, warga hanya meminta harga harus disesuaikan dengan harga pasaran saat ini. Pemerintah juga tidak boleh menutup mata dengan harga pasaran dan lantas meminta dengan harga di bawah harga fid pasaran. Warga juga mendukung upaya pemerintah tetapi pemerintah juga harus transparan dengan harga yang ada. Pasalnya, jika tidak ada harga yang disepakati, lebih baik hal itu tidak dilanjutkan. fid

Walgito, 56, Dukuh/Desa Dibal RT 1/V, Ngemplak, Boyolali Perlu dilakukan sosialisasi yang lebih intensif terkait harga yang ditawarkan. Sehingga ada transaksi yang jelas antara pemerintah dengan warga. Pasalnya, sejak tahun 2009 hingga sekarang belum ada sama sekali pembicaraan terkait harga itu. Sehingga, warga jufid ga merasa tidak menjual, meski ada sebagian lahan yang dikabarkan terkena proyek jalan tol. Pemerintah juga harus proaktif menyelesaikan hal itu, karena jika tidak diselesaikan akan merugikan masyarakat sendiri. fid

& Adhy (Boyolali, HP 082133271XXX) BRI Banyudono sungguh tidak profesional, alangkah baiknya memfungsikan petugas yang lama. Masak pukul 14.40 WIB sudah antre di dalam disuruh keluar alasannya sudah tutup. Padahal yang saya tahu jam kerja BRI jam 08.00-15.00 WIB. Di mana profesionalitasnya? Benar-benar mengecewakan nasabah. Ingat, saudara-saudara yang hari ini dapat pelayanan mengecewakan dari BRI Banyudono, sudah waktunya cari bank yang menyediakan pelayanan prima. & Fitri (Weru, HP 087834954XXX) 15 PNS di Boyolali kena sanksi karena menyelewengkan dana. Jangan hanya sanksi, tapi pecat saja sekalian. & Tenggo (Tamansari, HP 081802557XXX) Kepada Bapak Bupati Boyolali, mana janjinya, katanya mau memperbaiki jalan Dusun Keposong yang sudah rusak parah. & Ahmad (Kacangan, HP 082137644XXX) Kepada pihak berwajib, mohon ditindak praktik judi sabung ayam. Sangat meresahkan.

Farida Trisnaningtyas

KURIR HEROIN—Christin Aritonang (bertutup kepala—red) di bawah pengawalan ketat aparat di Mapolres Boyolali, Selasa

10 Siswa absen ikuti UN SD Selo (Espos)

pada wartawan, Selasa (10/5). Hari pertama pelaksanaan UN dengan Sedikitnya sepuluh siswa tidak mata pelajaran Bahasa Indonesia mengikuti Ujian Nasional (UN) ha- sedianya diikuti oleh 15.698 siswa ri pertama sekolah dasar (SD), Se- di seluruh Kabupaten Boyolali. lasa (10/5). Kesepuluh siswa itu berSidak asal dari delapan kecamatan seperti Juwangi, Ampel, Karanggede, Terpisah, Komisi IV DPRD BoyolNgemplak, Banyudono, Wonosego- ali melakukan inspeksi mendadak ro, Nogosari dan Musuk. Sebanyak Ujian Nasional (UN) siswa asal Tlotiga siswa bertransmigrasi yaitu sis- golele di SDN Selo 1, Selasa. Sebawa asal SDN Jatilawang 1 Wonose- nyak 32 siswa asal dua sekolah yagoro, MI Bercak Wonosegoro dan itu SDN Tlogolele 1 dan SDN TloSDN Taruban Nogosari. Sementa- golele 2 mengikuti UN di SDN Selo ra satu siswa dari SDN Jerukan Ju- 1 karena kondisi darurat. Banjir lawangi pindah alamat dan satu sis- har dingin karena erupsi Merapi wa asal MI Klumprit Karanggede membuat wilayah Desa Tlogolele menyatakan keluar sedangkan sisa- terisolasi. Alhasil, untuk keamanan nya tak datang tanpa alasan. dan kenyamanan siswa, UN digelar “Kami masih terus mengupaya- di SDN Selo 1. kan terutama yang tidak masuk itu Kepala SDN Selo 1, Juminah meuntuk ikut tes pada hari berikutnya nyatakan keberadaan pelaksanaan atau ikut tes susulan pada pekan da- UN dua sekolah dari Tlogolele ke tang. Seperti kasus di SDN Kaligen- sekolahnya tidak mengganggu. “Kating 1, anaknya tidak pulang,” ujar mi punya cukup ruang untuk diguKepala Bidang TK SD Dinas Pendi- nakan ujian tiga sekolah sekaligus. dikan Pemuda dan Olah Raga (Dik- Sekretariat pun dibuat tiga, yaitu pora) Boyolali, Abdul Rahman ke- SDN Selo 1, SDN Tlogolele 1 dan

Boyolali (Espos)

migrasi ke perkampungan yang banyak penduduknya. Disinyalir bahan makanan Dinas Kesehatan (Dinkes) Boyolali me- menipis menyebabkan binatang-binatang nyatakan kawasan lereng Gunung Mera- itu turun gunung. “Sampai saat ini belum ada temuan kasus pi masih menjadi endemis penyakit pes. Hal ini dibuktikan dengan hasil peneli- penyakit pes pada manusia. Berbagai upatian yang memperlihatkan tikus hutan ya terus kami lakukan untuk pencegahan. Salah satunya dengan memasang yang mengandung pes. Masyajebakan,” tambahnya. Dinkes merakat pun diminta menjaga kelakukan antisipasi dengan menangbersihan terutama dalam hal kap tikus-tikus di desa-desa di lemakanan. reng Merapi untuk diteliti. Seba“Warga supaya lebih menjaga nyak 1.250 jebakan sudah dibagihidup dengan menerapkan pola kan kepada warga untuk menanghidup sehat. Pascaerupsi Merakap tikus itu. Tikus-tikus itu kemupi ada kemungkinan tikus-tikus dian dibawa ke laboratorium pes di hutan turun. Tentu saja ini berpotensi menyebar ke kawasan huDok Puskesmas Selo untuk diteliti. Penyakit yang menular lewat nian rumah penduduk,” ungkap Yulianto Prabowo gigitan tikus, atau cakaran biKepala Dinkes Boyolali, dr Yulianto Prabowo, kepada wartawan, Selasa natang yang terinfeksi plague ini masuk (10/5). Selain itu, Yulianto mengimbau war- dalam Undang-undang wabah dan pega untuk tidak melakukan kontak langsung nyakit karantina internasional. Jika kasus pes ditemukan pada satu orang saja, dengan binatang pengerat ini. Masyarakat juga diminta menjaga ma- maka lingkungan sekitarnya harus diisokanan yang akan dikonsumsi. Misalnya lasi dan karantina total. Menurut Yulianto, di Indonesia terdamemberikan penutup makanan yang dihidangkan di meja atau disimpan dalam pat tiga kabupaten di tiga provinsi yang dilemari agar tidak terjangkau tikus. Rusak- nyatakan endemis pes. Ketiga kabupaten nya kawasan hutan pascaerupsi Merapi itu adalah Boyolali, Sleman, Yogyakarta memungkinkan tikus-tikus hutan itu ber- dan Pasuruan Jatim. q m90

dinas tamu Walikota itu,” tegasnya. Sementara saat ditanya tentang kondisi Mobdin Walikota saat ini, Walikota mengklaim mobil sedan buatan tahun 2002 yang sehari-hari dipakainya itu masih layak digunakan. ”Mogok memang pernah tapi tidak sering. Kalau tidak salah hanya empat kali sejak pertama saya menggunakannya,” pungkasnya. Sementara itu, Pusat Telaah dan Informasi Regional (Pattiro) Solo meminta rencana pengadaan Mobdin tersebut harus dibarengi dengan upaya peningkatan kinerja eksekutif dan legislatif.

Direktur Pattiro Solo, Andri Joko Mulyanto, kepada Espos, Selasa (10/5), mengungkapkan anggaran yang dialokasikan untuk pengadaan kendaraan operasional tersebut relatif besar yakni Rp 1,9 miliar. Jika dana tersebut dialokasikan untuk program yang bersinggungan langsung dengan masyarakat, kata Joko, sangat besar manfaatnya. Namun begitu, Joko menyadari, kecil kemungkinan anggaran tersebut bisa dikurangi lantaran sudah terlanjur disetujui dalam pembahasan APBD 2011. q

Pengalaman jadi .............................................. sambungan dari Hal SOLORAYA Bagi Edy, dunia militer sudah menjadi bagian hidupnya. Orangtua juga berkarier di dunia militer. Bahkan, beberapa saudaranya ada menjadi prajurit TNI. Dia mengaku keinginan menjadi prajurit bukanlah atas arahan orangtua, melainkan dari sanubarinya.

SDN Tlogolele 2,” katanya ketika ditemui wartawan. Pelaksanaan UN tiga sekolah ini dibagi menjadi empat ruang. Dua ruang untuk siswa SDN Selo 1 yaitu 30 siswa, satu ruang untuk SDN Tlogolele 1 dan satu ruang untuk SDN Tlogolele 2. ”Semua siswa dalam kondisi baik. Mereka dapat mengerjakan ujian dengan lancar. Justru mereka ingin lebih lama tinggal di bungalow,” papar Kepala UPTD Pendidikan Dasar dan Luar Sekolah, Sumarno. Sumarno menambahkan karantina anak-anak dibiayai oleh tokoh masyarakat peduli pendidikan sebesar Rp 10 juta. Terkait orangtua, Sumarno menjelaskan sudah memberitahu jauh-jauh hari melalui pihak sekolah masing-masing. “Dari awal sudah kami beritahu dan mereka mendukung penuh. Anak-anak agar fokus UN mereka tidak diperbolehkan menjenguk,” imbuhnya. Kepala SDN Tlogolele 2, Sogiran menerangkan jelang UN, anak didiknya diberi pelajaran tambahan. m90

Lereng Merapi endemis pes

Jokowi: Mobdin ........................................... sambungan dari Hal SOLORAYA Terkait jenis kendaraan dan merk yang nantinya akan dibeli Pemkot, Walikota menyatakan saat ini memang belum ditentukan. ”Tapi yang pasti, saya menilai kebutuhan ini sudah cukup mendesak,” tandasnya. Saat ditanya apakah Mobdin itu nantinya juga sekaligus akan digunakan sebagai kendaraan dinas Walikota, Walikota dengan tegas membantahnya. ”Tidak benar itu. Pemkot tidak pernah meminta kendaraan dinas untuk Walikota. Yang diminta selama enam tahun terakhir, ya mobil

(10/5). Tersangka pembawa heroin 1,4 kg ini kasusnya dilimpahkan ke Polda Jawa Tengah. Berita di halaman 1.

Edy mengaku, orangtuanya merupakan asli Jawa, tetapi dia lahir di Aceh, 26 Juli 1973. Dia kemudian menikahi gadis Minang. Dari pernikahannya itu, Edy memiliki dua anak. Disinggung soal hobi, Edy mengaku tidak memiliki hobi khusus. Saat di luar Jawa, Edy ge-

mar memancing. Namun, saat menjadi pemimpin baru di Sragen harus beradaptasi cepat. “Kalau di sini apa ya? Paling hanya olahraga. Semua olahraga saya suka, seperti sepakbola,” imbuh laki-laki yang memiliki motto hidup selalu berusaha dan berdoa. q

Oleh: Farida Trisnaningtyas

“Saya baru mengetahuinya beberapa waktu lalu. Setelah saya cek ternyata benar ada nama saya. Dalam daftar itu tercantum tanggal lahir saya dan alamat lengkap saya,” ujarnya saat ditemui wartawan, Selasa (10/5). Agus terkejut saat mengetahui namanya masuk dalam daftar keluarga miskin. Dok Menurutnya, data tersebut jelas seAgus Wiyono rampangan. Sebab tak hanya namanya yang terdaftar tetapi ada juga dobel nama, PNS, TNI juga katut di dalamnya. Bahkan, orang yang sudah meninggal dunia pun masuk dalam daftar keluarga miskin di desanya. Agus khawatir hal yang serupa terjadi di desa-desa lain. Jika demikian bantuan atau keringanan yang bisa diperuntukkan keluarga miskin ini salah sasaran. Terkait kejadian ini pihaknya telah melaporkan kepada pihak Dinas Kesehatan (Dinkes) Boyolali. Akan tetapi, terkait data keluarga miskin sepenuhnya merupakan tanggung jawab Badan Keluarga Berencana dan Pemberdayaan Perempuan (BKBPP). “Saya belum tahu daftar keluarga miskin yang dikeluarkan tertanggal 27 Desember 2010 itu untuk apa. Kami masih melakukan klarifikasi dengan instansi terkait,” tutur Wakil Ketua Komisi IV ini. Tidak valid Untuk daftar keluarga miskin, penerima beras miskin ataupun Jamkesda, pendataan dilakukan oleh BKBPP. Sementara Dinas Pendudukan dan Catatan Sipil (Dispendukcapil) hanya melengkapi nomor kependudukan saja. “Saya masuk dalam daftar Gakin Sejahtera satu artinya, keluarga yang tidak bisa memenuhi kebutuhan sekundernya. Terang saja data ini tidak valid,” ulasnya. Ditambahkan Ketua Komisi IV, Moh Basuni, menyatakan data keluarga miskin prasejahtera dan sejahtera I jelas tidak valid. “Jika ini tidak segera diklarifikasi ke depan akan berakibat fatal. Antara lain bantuan yang salah sasaran,” katanya. Pihaknya meminta semua pihak seperti PNS, TNI ataupun pensiunan tetapi terdaftar dalam keluarga miskin segera melakukan klarifikasi. Hal ini mengingat masih banyak keluarga miskin yang mungkin belum tercantum dalam daftar Gakin, Jamkesda ataupun bantuan lain.

Kemenkes survei penderita ataksia Ampel (Espos)

yolali, Yulianto Prabowo membenarkan kedatangan staf Kemenkes ke SidomuKementerian Kesehatan mengirimkan lyo, Ampel. Menurut dia, kedatangan tim untuk menyurvei dan mendata pen- tim itu untuk pendataan penderita frederita freidreich ataksia asal Desa Sido- idreich ataksia. “Untuk penanganan penderita dari Simulyo, Kecamatan Ampel, Selasa (10/5). domulyo, daerah tidak mamKasus yang menimpa keluarpu jika harus melakukan senga keturunan Rejo Dinomo ini diri. Bantuan dari berbagai pimendapatkan perhatian serius dari sejumlah kalangan. Kami berharap hak, instansi, maupun pusat untuk mencari solusi sangat Salah satu anggota keluarada tindakan dibutuhkan,” ujarnya. Kasus ga penderita freidreich ataklanjutan agar penyakit langka ini menurutsia, Daimul Iksan, mengatakan tim dari Kemenkes datang para penderita nya, sangat kompleks. Bukan hanya dari sisi kesehatan sauntuk melihat kondisi para segera ja melainkan dari berbagai aspenderita. “Mereka saya antertangani.” pek seperti ekonomi, sosial tarkan keliling desa. Tim itu dan masyarakat. mendatangi para penderita,” Seperti diberitakan sebelumnya, puujarnya kepada wartawan, Selasa (10/5). Daimul menuturkan kunjungan tim luhan warga Desa Sidomulyo, Ampel, dari pusat tersebut membuat keluarga yang berasal dari trah keluarga Rejo Disenang. Keluarga penderita lumpuh ka- nomo, terjangkit penyakit langka freiku dijanjikan mendapatkan penangan- dreich ataksia. Penyakit ini menyerang an lebih lanjut dari pusat. Kedatangan saraf dan otot. Enam penderita sempat dirawat di tim Kemenkes ini menyusul tinjauan unit kerja presiden (UKP) beberapa wak- RSU Pandanarang. Hingga akhirnya satu lalu. “Kami berharap ada tindakan lah satu dari enam penderita, Durrotul lanjutan agar para penderita segera ter- Yatimah meninggal dunia bulan lalu. Kasus ini sudah terjadi hingga empat getangani,” tambahnya. Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bo- nerasi. m90

Ada yang ......................................................... sambungan dari Hal SOLORAYA Kelima siswa itu tidak mengikuti UN tapi hanya mengerjakan soal Ujian Sekolah (US). Pasalnya IQ mereka di bawah rata-rata. Bahkan ketika ujian, salah satu siswa, Iko Arwa Santana, harus ditunggui ibunya. Kepala SLB D YPAC, Endang Murtiningsih, mengungkapkan bagi anakanak penyandang tuna daksa sedang memang ada kekhususan. Sekolah tetap mengizinkan orangtua menunggu anaknya saat ujian. “Kalau tidak ditunggui orangtua, nanti dia malah

pergi,” katanya. Sementara itu di SD Muhammadiyah Program Khusus Solo, semua peserta UN hadir. Kepala SD Muhammadiyah Program Khusus Solo, Mohammad Ali, mengungkapkan peserta UN dibagi dalam tiga ruang kelas. Masing-masing ruang berisi 20, 20 dan 11 peserta. Pantauan Espos saat pelaksanaan UN di sekolah tersebut, suasana sekolah sangat lengang. Semua jendela dan pintu ruang UN, ditutup rapat. Dari balik kaca pintu, para peserta terlihat serius mengerjakan soal-soal UN. M

Nur Imansyah misalnya. Siswa yang duduk di bangku paling depan ini terlihat serius mencermati soal-soal UN. “Kebetulan ruang UN semua ber-AC. Jadi pintu dan jendela bisa ditutup. Tujuannya agar siswa tidak terganggu dengan suasana luar,” ungkap Ali. SD Muhammadiyah PK meraih peringkat pertama nilai UASBN se-Kota Solo. Ali mengatakan hasil UN tahun ini bukanlah target utama. Ia justru lebih mementingkan upaya untuk melakukan perbaikan secara terus menerus pada proses pembelajaran. q

Bulan promo .................................................. sambungan dari Hal SOLORAYA Diharapkan pemasaran perdana kereta kencana di CFD dapat dilaksanakan Minggu (15/5) mendatang. Di sisi lain, Purnomo menyebut pihaknya masih menemukan sejumlah kendala sebelum menjual kereta kencana ke pasar. Kendala dimak-

sud menyangkut dasar hukum tarif kereta kencana. ]Terkait hal itu, Disbudpar akan mengadakan pertemuan dengan Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset (DPPKA) serta Inspektorat Daerah.

Sekretaris Disbudpar Solo, Aryo Widyandoko, menimpali persoalan tarif dan kendala yang dihadapi sebelum pemasaran kereta kencana diyakini tidak akan menghambat upaya mendorong pertumbuhan sektor pariwisata. q tsa


SOLOPOS

SRAGEN

Rabu Wage,11 Mei 2011

VII

Kronik 2 Siswa SD absen UN Sragen (Espos)

TUNGGUL KODAM— Komandan Yonif 408/Suhbrastha yang baru Mayor (Inf) Edy Saputra meletakkan tunggul bendera perang dalam upacara serah terima jabatan (Sertijab) Komandan

Dua siswa sekolah dasar (SD) tidak mengikuti Ujian Nasional (UN) pada hari pertama, Selasa (10/5), di sekolahnya masing-masing. Siswa atas nama Muh Ilham Al Rosyid asal SDN Sidodadi, Masaran, terpaksa tidak ikut UN karena sakit. Sementara siswa di SDN Blangu, Gesi, Sragen, keluar sekolah sebelum pelaksanaan UN. Penegasan itu disampaikan Kabid Pendidikan Dasar (Dikdas) Dinas Pendidikan (Disdik) Sragen, Turdiyanto, kepada Espos, Selasa sore. ”Dari sebanyak 14.343 siswa SD yang mestinya ikut UN hari pertama, ternyata dua siswa di antaranya terpaksa tidak mengikuti. Siswa SDN Blagu dinyatakan gugur karena sudah keluar sekolah. Hanya namanya tercatat dalam daftar nominasi tetap (DNT) UN SD tahun ini,” ujarnya. q trh

Yonif 408/Suhbrastha di Lapangan Mako Yonif 408/Suhbrastha, Sragen, Selasa (10/5). Espos/Tri Rahayu

Edy Saputra jabat Danyonif 408/Suhbrastha Komandan Korem 074/Warastratama, Kolonel (Inf) Ahmad Supriyadi, menjadi inspektur dalam upacara serah terima jabatan (Sertijab) Komandan Yonif 408/Suhbrastha di Lapangan Batalyon Infantri (Yonif) 408/Suhbrastha Sragen, Selasa (10/5). Upacara Sertijab Danyonif berlangsung khidmat dan diikuti para pimpinan daerah anggota forum pimpinan daerah, para perwira di bawah Korem 074/Warastratama serta undangan. Letkol (Inf) Ganardyto Herry Kunjtahyono digantikan Mayor (Inf) Edy Saputra sebagai Komandan Yonif 408/Sbh Sragen. Letkol (Inf) Ganardyto Herry K menduduki posisi baru sebagai Kepala Asisten Pribadi (Kaspri) Pangdam IV/Diponegoro. Sebelumnya, Edy Saputra menjabat sebagai Kasi Teritorial Korem 142/Tatag. Danrem menyematkan tanda pangkat dan pemberian tongkat komando kepada komandan baru dalam pelaksanaan Sertijab. Danrem juga menyerahkan Tunggul Sura Dira Jaya Ningrat Lebur Dening Pangastuti yang merupakan bendera perang Yonif 408/Suhbrastha. Dalam sambutannya, Danrem menerangkan pergantian pimpinan merupakan dinamika dalam organisasi Angkatan Darat. Menurut Danrem, dalam setiap momentum Sertijab ada dua dimensi, yakni dimensi pembinaan personel dan pembinaan organisasi. ”Pembinaan personel merupakan pemberian kesempatan kepada personel TNI AD untuk mengembangkan karier yang lebih tinggi, baik melalui pendidikan atau jabatan. Sementara pengembangan organiasasi lebih menekankan pada pemenuhan personel khususnya jabatan Danyon agar organisasi bisa berjalan sesaui kebijakan komando atas,” ujar Danrem. Dia menambahkan Yonif 408/Sbh merupakan satuan tempur yang disiapkan Kodam IV/Diponegoro untuk tugas-tugas operasi. Dia berpesan agar pembinaan satuan dilakukan terus menerus, terutama tentang profesionalisme keprajuritan. q trh

Kejari layangkan panggilan ketiga

Sragen (Espos)

Kejaksaan Negeri (Kejari) Sragen melayangkan surat panggilan ketiga kepada delapan anggota DPRD Sragen Periode 1999-2004 yang tersandung kasus dugaan korupsi dana purnabakti, Selasa (10/5). l

Oleh: Tri Rahayu

Sementara Kepala Kejari (Kajari) Sragen, Gatot Gunarto SH dan Bupati Sragen, Agus Fatchurrahman, membantah adanya intervensi penguasa dalam penundaan eksekusi para eks legislator itu. Surat panggilan ketiga bernomor B-1219/0.3.26/FU.1/05/2011 tertanggal 10 Mei 2011 itu ditandatangani Kajari Sragen. Surat tersebut menerangkan terdakwa kasus dana purnabakti H Saiful Hidayat SH dan kawan-kawan (dkk) diminta hadir ke Kejari pada Senin (16/5) pekan depan, untuk menghadap Jaksa Penuntut Umum (JPU) Sujiyarto SH sekitar pukul 10.00 WIB.

Tas dari limbah tali plastik tingkatkan ekonomi warga LIMBAH PLASTIK— Beberapa orang pengrajin sedang mengayam tas yang terbuat dari limbah tali plastik, Senin (2/5). Kerajinan yang dibuat di rumah warga di Dusun Pucuk RT 13 Desa Sepat, Masaran, Sragen ini dijual dengan harga Rp 7.000 per biji. Ayu Abriyani KP

l

Oleh: Ayu Abriyani KP

T

ujuh orang ibu-ibu dengan terampil menganyam tas yang terbuat dari limbah tali plastik yang biasa digunakan untuk paket pengiriman. Di tempat itu, mereka membawa serta anaknya yang belum sekolah. Suami mereka sedang merantau di luar Pulau Jawa untuk mencari nafkah. Dari pekerjaan itulah, mereka bisa mendapat kesibukan serta tambahan uang untuk kehidupan keluarga. Mereka tidak bekerja sendiri, melainkan ikut Nur Handayani. Nur memiliki ide untuk membuat tas anyaman dari tali plastik sejak 2002. Awalnya, ia membuat tas anyaman dari tali plastik baru, tetapi saat pesanan tali plastik yang ia inginkan terlambat datang, ia mencoba bahan dari limbah tali plastik. Akhirnya, kerajinan itu bisa dijual dan ia meneruskan untuk memproduksi tas tersebut. Nur yang seorang sarjana Arsitektur lulusan Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) ini memilih keluar dari pekerjaannya sebagai arsitek di sebuah perusahaan di Solo dan membuka usaha itu. Ia berpikir apabila menikah, ia harus meninggalkan keluarga untuk bekerja dari pagi hingga sore. Ia kemudian memanggil seorang pengrajin tas dari daerah Jawa Timur untuk memberikan pelatihan untuknya dan warga Sragen. Ternyata, dari pelatihan itu hanya ada dua orang yang bisa membuat tas anyaman dari tali plastik. Ia kemudian mengajak dua orang itu untuk membantu membuka usaha anyaman tas dari tali plastik. Awalnya, ia hanya ingin memberikan pelatihan kepada warga di se-

Plupuh (Espos)

Kasus dugaan korupsi dana purnabakti

Sragen (Espos)

kitar rumahnya agar mempunyai keterampilan dan tidak menganggur di rumah. Selain itu, bisa menambah penghasilan dari upah yang diberikan saat membuat kerajinan tas. Kini, ia memiliki pengrajin sebanyak 300 orang yang tersebar di enam desa di Kecamatan Masaran. ”Pengrajin membuat tas itu di rumah. Mereka membuat kerajinan tas sambil mengurus rumah tangga. Saya memberikan waktu sekitar dua hari. Mereka menyetorkan tas yang sudah jadi dan mengambil upah. Juga mengambil bahan untuk dibawa pulang untuk membuat tas anyaman lagi,” ungkapnya saat ditemui Espos di tempat produksinya, Senin (2/5). Pengrajin bisa membuat 20-50 biji dalam dua hari. Nur memberi upah kepada mereka mulai Rp 300-Rp 2.000 per biji tergantung tingkat kesulitan. Ia menambahkan, saat mencoba-coba untuk usaha itu, ia sempat berpikir untuk berhenti karena laba yang ia peroleh tidak sebanding dengan upah tenaga kerja. Tetapi, ia berubah pikiran saat berkunjung ke beberapa rumah pengrajin tas anyaman produksinya. Ternyata usahanya itu mampu membantu warga yang kurang mampu. Kini, ia mampu mengembangkan usahanya dengan membuka empat usaha baru. Pemasaran kerajinan tas plastik buatannya hingga di seluruh Indonesia. Ia juga pernah mengekspor ke Belanda, tetapi berhenti karena negara itu tidak memiliki cara untuk mendaur ulang bahan tas tersebut. Ia juga pernah berencana mengekspor barang ke China dan India tetapi tidak terlaksana karena aturan ekspor yang berbelit-belit. q

”Saya sudah menandatangani surat panggilan ketiga itu pagi tadi. Hari ini (kemarin-red) juga surat itu disampaikan kepada pihak-pihak yang bersangkutan,” tegas Kajari Gatot Gunarto saat dijumpai wartawan, Selasa pagi, di sela-sela upacara serah terima jabatan (Sertijab) Danyon 408/Suhbrastha Sragen.

Intervensi Gatot membantah tudingan lembaga swadaya masyarakat (LSM) tentang adanya intervensi dari penguasa tentang ditundanya eksekusi para mantan wakil rakyat itu. Dia menyatakan tidak ada batasan

waktu kapan eksekusi itu dilaksanakan Kejari. ”Kami sudah melaksanakan prosedur hukum yang berlaku atas putusan kasasi Mahkamah Agung (MA) tentang kasus purnabakti itu,” ungkapnya. Bupati Agus Fatchurrahman juga menyangkal mengintervensi lembaga yudikatif dalam pelaksanaan eksekusi para eks legislator. Pertemuan antara Bupati dan Kajari, kata dia, merupakan hal yang wajar, karena sama-sama sebagai anggota forum pimpinan daerah. ”Saya tidak mungkin mengintervensi Kejari. Saya amat percaya dengan prosedur hukum yang berlaku di Kejari. Jadi tidak ada intervensi, buktinya hari ini (kemarin-red) saya mendapat informasi surat panggilan ketiga sudah dikirimkan kepada para terdakwa,” tandas Bupati. Sementara, eks legislator Saiful Hidayat saat dihubungi Espos mengaku belum menerima surat panggilan ketiga dari Kejari. Dia bakal menyatakan sikap setelah menerima dan membaca surat panggilan tersebut. q

Sawah hancur, petani gigit jari... l

Oleh: Ayu Abriyani KP

M

adiyo, 56, seorang warga Bukuran, Kalijambe, Sragen, enggan menggarap sawah miliknya seluas 2.000 meter persegi. Tanaman padi berumur dua pekan di sawah itu tidak bisa hidup karena tergenang air hujan selama liha hari dan bahkan menjadi busuk. Padahal, hasil panen tersebut akan ia simpan untuk kebutuhan hidup sehari-hari. Juga untuk memberi sumbangan kepada tetangga jika ada yang punya kerja. Kini, ia terpaksa membeli beras untuk kebutuhan makan sehari-hari. ”Sekarang saya harus membeli beras untuk makan. Saya tidak mau menanam padi lagi karena mendekati musim kemarau. Jika harus menanam lagi, menunggu musim tanam selanjutnya,” ungkapnya saat ditemui Espos di rumahnya, Selasa (10/5). Dari bencana itu, ia merugi Rp 4 juta. Padahal, modal yang telah ia keluarkan untuk satu musim tanam yakni Rp 1.300.000. Biaya itu untuk mengolah sawah, membeli bibit dan membeli pupuk. Menurut Madiyo, banjir

SMKN 1 Plupuh gelar lomba fashion show

yang menimpa Bukuran pada Jumat (6/5) malam itu adalah banjir terbesar dalam kurun waktu 10 tahun terakhir. ”Di sini tidak hanya saya yang rugi. Banyak petani lain yang rugi karena lahan puluhan hektare sawah terkena banjir. Kejadian itu juga membuat waktu panen raya mundur, bahkan ada yang gagal panen seperti saya,” terangnya. Di Desa Bukuran, setidaknya ada sekitar 15 hektare sawah yang telah ditanami padi berumur dua bulan hancur karena diterjang banjir. Sama halnya yang diungkapkan Kepala Desa Krikilan, Widodo, yang juga memiliki area persawahan empat hektare. Ia harus gigit jari karena bencana banjir yang juga terjadi di Krikilan menyebabkan gagal panen. ”Satu-satunya mata pencaharian pokok warga adalah mengolah sawah, jika seperti ini kami tidak bisa berbuat apa-apa lagi. Warga hanya bisa menunggu bantuan. Padahal, bantuan yang diberikan tidak banyak karena berupa keikhlasan,” ungkapnya saat dijumpai Espos di Balai Desa Krikilan, Senin (9/5). q

SMKN 1 Plupuh akan menggelar lomba fashion show tingkat SMA/SMK/MAse-Kabupaten Sragen di halaman SMKN 1 Plupuh, Kamis (19/5). Kepala SMKN 1 Plupuh, Firdaus SU, mengatakan kegiatan itu digelar untuk memperingati Hari Kebangkitan Nasional yang jatuh pada Jumat (20/5). ”Selain itu, bertujuan mempererat persaudaraan antarsekolah se-Kabupaten Sragen, memperkenalkan dunia SMK dan membangun karakter positif di bidang tata busana. Juga sebagai wadah bagi hasil karya siswa,” terangnya dalam rilis yang diterima Espos, Senin (9/5). q m91/*

Ayu Abriyani KP

RENOVASI BALAIDESA—Balaidesa Bukuran direnovasi total karena kondisi bangunan sebelumnya rusak parah. Renovasi tersebut sempat mangkrak selama tiga bulan karena keterbatasan Alokasi Dana Desa (ADD). Foto diambil Selasa (10/5).

& Yuli (Sragen, HP 082138885XXX) Kepada kepala dinas terkait, jalan barat Kantor Polsek Ngrampal ke utara rusak parah dan banyak lubang genangan air, mohon segera diperbaiki. Buat pengguna jalan, mohon sabar dan berhati-hati. Terima kasih. & Joni (Sumberlawang, HP 085728505XXX) Kenapa ya bikin KK di Kecamatan Sumberlawang lama banget? Katanya seminggu jadi, namun sewaktu mau diambil baru mau digarap. Katanya pelayanan publik Sragen paling cepat? Tolong, Pak, cek sistem kerja bawahan Bapak. Jangan seenaknya melayani masyarakat, Anda digaji dari pajak duit rakyat. Matur nuwun. & Rijal (Kalijambe, HP 085227370XXX) Kepada pihak yang berwajib, tolong segera memperbaiki Jl Sangiran Km 3 Kalijambe, karena jalannya amblas, jadi untuk melewatinya harus pelan-pelan dan satu-persatu. & Yohan (Joyotakan, HP 085642133XXX) Tolong izin trayek bus PO Sumber Kencono dicabut saja, karena membahayakan keselamatan pengguna jalan lain. Ugal-ugalan di jalan. & Fajar Surya (Purwosari, Solo, HP085647060XXX) Buat dinas terkait, tolong di Sragen ada yang belum menerima dana sertifikasi selama 10 bulan, mohon untuk dibantu. & Joko (Sragen, HP 081225935XXX) Kepada dinas terkait, jalan raya Gemolong Sragen rusak parah, lubang menganga di sana-sini, kok tidak segera diperbaiki? Jangan menunggu ada korban kecelakaan dulu. & Yan Yan (Sragen, HP 085642174XXX) Jalan macet jangan menuding anak sekolah, tudinglah diri sendiri agar lebih tertib berlalu lintas.

Kabupaten Sragen Polsek Sambung Macan Ngrampal Gondang Sambirejo Kedawung Karangmalang Sidoharjo Masaran Jenar Tangen

7007402 890900 887112 7005584 5890589 893025 892829 7005566 7005576 7007936

Jenar Tangen Gesi Sukodono Mondokan Sumber Lawang Gemolong Kalijambe Plupuh

7005576 7007936 7007338 7006322 5890180 7004249 7006611 7009015 7006618

Gesi Sukodono Mondokan Sumber Lawang Gemolong Kalijambe Plupuh Tanon Sragen Karangmalang

7007338 7006322 5890180 7004249 7006611 7009015 7006618 7006051 891042 891435

Kecamatan

Ayu Abriyani KP

DITERJANG BANJIR—Sebagian besar area persawahan di sisi kanan dan kiri Sungai Cemoro hancur karena diterjang banjir yang terjadi Jumat (6/5) malam. Hingga foto diambil, Selasa (10/5), keadaan area persawahan itu masih sama seusai banjir karena petani masih enggan menggarap sawah.

Tanon Sragen Karangmalang Sidoharjo Masaran Kedawung Gemolong Miri Sumber Lawang

7006051 891042 891435 892033 651509 5890055 6811408 7004144 700406


VIII

X

Kronik Unisri gelar seminar potensi kerja sama luar negeri

SOLOPOS

KARANGANYAR

Rabu Wage, 11 Mei 2011

Jalan rusak, truk dirazia Colomadu (Espos)

Tawangmangu (Espos)

Puluhan truk dirazia dalam operasi gabungan jajaran Satlantas Polres Karanganyar dan Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Karanganyar, di Jl Adi Soemarmo, Colomadu, Selasa (10/5).

Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Solo menggelar seminar nasional bertajuk Potensi Kerja Sama Luar Negeri di River Hill, Tawangmangu, Selasa (10/5). Hadir dalam seminar itu antara lain Duta Besar RI untuk Polandia Tarmizi Pohan dan Bupati Karanganyar Rina Iriani Sri Ratnaningsih dan Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) Solo, M Farid Sunarto. Sekitar 150 mahasiswa Jurusan Hubungan Internasional (HI) dari berbagai perguruan tinggi di Indonesia mengikuti acara itu. Dalam seminar tersebut, Bupati memperkenalkan potensi yang bisa mendukung kerja sama dengan luar negeri. Ia juga membeberkan sejumlah hambatan dan tantangan yang dihadapi bila bekerja sama dengan luar negeri. Sementara, Farid memaparkan tentang kondisi dan tantangan perekonomian Indonesia di tengah persaingan global di Asia. Ia antara lain memaparkan tentang dampak positif dan dampak negatif dari liberalisasi ekonomi. Ia juga memaparkan betapa pentingnya untuk menghidupkan sejumlah potensi setiap daerah. q fas

& Nadia (Karanganyar, HP 085742974XXX) Kepada Ibu Menteri Kesehatan, mengingat tidak mudahnya memperoleh pendidikan, ijazah, izin praktik menjadi bidan dan untuk menolong persalinan harus punya sertifikatAPN, pelayanan KB, imunisasi, semua butuh biaya yang tidak sedikit. Apakah bijaksana jika profesi bidan tidak dihargai dengan adanya program Jampersal alias gratis untuk persalinan bagi semua lapisan masyarakat? Kasihan dong bu bidan, begadang tiap malam, senam jantung dsb. Waduh bu bidan, riwayatmu kini. & Dani (Karanganyar, HP 085879048XXX) Kepada Bupati Karanganyar, Kapolres, Satpol PP Karanganyar, mohon untuk menindak/menutup tempat usaha Warnet 555 depan SMK Bhakti Karya Karanganyar, karena di dalam Warnet tersebut anak saya hampir jadi korban pelecehan seksual dan Warnet tersebut adalah Warnet mesum karena banyak anak-anak sekolah yang berbuat tidak senonoh di Warnet tersebut. & Pardi (Colomadu, HP 08562825XXX) Kepada polisi, tolong dibuat aturan yang jelas dan ditindak dengan tegas bagi yang menyetir/mengemudi sambil menggunakan HP serta motor beronjong yang meliuk-liuk (ugal-ugalan) di jalanan, sangat membahayakan. & Endang Sutanti (Cabean, HP 081226102XXX) Kepada DPU, tolong jalan menuju MTs Karangmojo diperbaiki sampai Tristis. Biar anak sekolah lancar amin. & Agus (Gondangrejo, HP 02715864XXX) Kepada Yth Ibu Rina Bupati Karanganyar, mohon jalan Solo–Purwodadi diperbaiki, jangan tunggu ada korban. & Ahma (Karanganyar, HP 089956729XXX) Sebagai WNI, ayo bersama tumpas, serang para penghancur NKRI, jangan ubah ideologi Pancasila! & Triyo (Ngringo, HP 085290067XXX) Kepada dinas terkait, kapan jalan masuk Terminal Palur ke timur dan ke utara menuju gang Wijil diperbaiki? Apa menunggu dana dari Bank Dunia dulu? & Once (Solo, HP 081229193XXX) Jalan Klodran sampai Gawanan, Colomadu, Karanganyar banyak berlubang, perlu diperbaiki oleh DPU Karanganyar.

l

Espos/Farid Syafrodhi

DITILANG—Sejumlah truk ditilang oleh petugas gabungan dari Satlantas Polres Karanganyar dan Dinas Perhubungan, Komunikasi

dan Informatika (Dishubkominfo) di Jl Adi Soemarmo, Colomadu, Selasa (10/5) pagi.

16 Rumah di Guyon terancam longsor Tawangmangu (Espos) Sebanyak 16 rumah di Dusun Guyon, Desa Tengklik, Kecamatan Tawangmangu, terancam longsor. Hal itu terjadi menyusul seringnya hujan deras yang turun di lokasi tersebut. Belasan rumah tersebut berada di zona rawan longsor yang berbentuk tapal kuda. Beberapa peneliti dari Universitas Gadjah Mada (UGM) telah meneliti gerakan tanah di sana. Gerakan tersebut secara perlahan turun ke bawah. ”Kebetulan rumah yang terancam longsor itu berada persis di bawah titik retakan longsor. Kalau tanah secara perlahan turun ke bawah, dikhawatirkan rumah-rumah itu bisa ambruk,” ujar Camat Tawangmangu, Yopi Eko Jati Wibowo, kepada wartawan, Selasa (10/5). Saat ini, lanjut Yopi, sejumlah perangkat Desa Tengklik, petugas dari Kecamatan Tawangmangu dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD)

Kalau tanah secara perlahan turun ke bawah, dikhawatirkan rumah-rumah itu bisa ambruk.” Karanganyar tengah menginventarisasi rumah yang terancam longsor. Selain rumah milik Kadus Guyon, Sumanto, ada juga satu rumah yang letaknya di depan rumah Sumanto. “Jadi setidaknya ada 16 rumah yang perlu diupayakan untuk relokasi,” katanya. Pendataan tersebut akan terus dilakukan guna mengantisipasi bila sewaktu-waktu terjadi longsor. Selain itu, pihaknya juga memberitahu kepada warga agar terus waspada saat hujan.

Menurut Camat Tawangmangu, pada 2009 sudah digelontorkan program relokasi atau pindah tempat tinggal bagi sejumlah warga Guyon. Sebab, di daerah zona tapal kuda sangat rawan bahaya longsor. Namun saat itu, baru ada 11 KK yang setuju untuk relokasi ke tempat yang lebih aman. Meski ancaman longsor membuat waswas warga di sana, namun banyak dari mereka yang masih memilih tinggal di sana. Sebagian warga enggan untuk relokasi lantaran tidak memiliki pilihan akan pindah ke mana. Karena itu, mereka memilih untuk tetap bertahan. Pihak kecamatan sendiri juga mengupayakan ada bantuan bagi warga yang bersedia pindah, ke Pemkab Karanganyar. Menurut Yopi, ada atau tidak ada bantuan, pihaknya menyarankan agar warga bersedia untuk relokasi, sebab hal itu demi keselamatan mereka. q fas

Oleh: Farid Syafrodhi

Dalam operasi gabungan itu, puluhan truk yang melintasi jalur alternatif Adi Soemarmo kena tilang. Truk yang melintas di sana mayoritas berasal dari luar kota. Pasalnya, banyak truk bermuatan berat yang melintas di sana secara terus-menerus dan mengakibatkan jalan rusak. “Saat ini cuaca buruk dan mengakibatkan kerusakan jalan. Apalagi ada kendaraan yang angkutannya melebihi kapasitas daya dukung jalan. Seharusnya truk-truk itu lewat di jalan yang lebih besar,” ujar Kasi Pengawasan dan Pengamanan Jalan Dishubkominfo Karanganyar, Bambang Prasetyo, kepada wartawan di sela-sela operasi. Operasi digelar sekitar pukul 06.00 WIB. Jl Adi Soemarmo sebenarnya hanya boleh dilewati oleh kendaraan yang beratnya tidak lebih dari tujuh ton. Sedangkan truk tersebut mengangkut barang bawaan lebih dari yang telah ditetapkan. Truk-truk itu bermuatan 7,5-8 ton. Truk itu mengangkut pasir, barang kebutuhan pokok, buah-buahan dan sebagainya.

Hemat waktu Menurut Bambang, banyak sopir truk yang tidak lewat jalan besar di Jl Adisucipto karena banyak pemberhentian di jalan itu. Sedangkan di Jl Adi Soemarmo tidak terlalu banyak pemberhentian. Karena itu, banyak truk yang lewat di sana untuk menghemat waktu. Akibatnya, jalan itu banyak yang berlubang dan rusak. Operasi tersebut sebagai tindak lanjut dari Sidak Pemkab Karanganyar terhadap truk yang melanggar aturan. “Sebenarnya kami sudah memasang rambu-rambu di ujung jalan. Tapi, banyak yang tidak mengindahkan aturan itu,” katanya. Razia kendaraan berat rencananya tak hanya dilakukan sekali. Beberapa hari lagi, operasi serupa juga akan digelar. Operasi itu untuk memberikan efek jera kepada sopir truk nakal. Banyak sopir truk yang mengaku baru pertama kali lewat jalur tersebut. Namun, petugas tidak percaya begitu saja. “Kalau memang baru pertama kali lewat, mengapa mereka bisa langsung tahu lewat jalur sini lebih menghemat waktu? Itu hanya alasan yang dibuat-buat,” katanya. q

Warga keluhkan SPPT tak sesuai fakta Karanganyar (Espos) Beberapa warga Perumahan Jungke Permai mengeluhkan isi Surat Pemberitahuan Pajak Terutang (SPPT) Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) 2011 yang tidak sesuai dengan fakta. Kesalahan tersebut antara lain terdapat dalam pencantuman nama penghuni rumah yang tidak sesuai dengan sertifikat tanah yang dimiliki. Ada pula pencantuman luas bangunan rumah yang tidak sesuai dengan tipe rumah. Salah satu warga, Widodo, yang tinggal di Perumahan Jungke Permai RT 3/Rw XIII, Kelurahan Jungke, Karanganyar, mengaku luas tanah yang tertulis di SPPT dan sertifikat tidak sesuai. Dalam sertifikat, ada yang luas tanah-

nya 70 m2 tapi dalam SPPT ditulis 84 m2. “Ini sangat merugikan warga yang sebetulnya luas tanahnya tidak seberapa tapi harus bayar PBB lebih dari yang sebenarnya,” ujar Widodo saat ditemui wartawan di rumahnya, Selasa (10/5). Sebelum keluar SPPT 2011, ia ditarik biaya senilai Rp 20.000. Katanya, uang tersebut digunakan untuk survei dan mengukur lokasi rumah warga. Padahal setahu dia, Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Karanganyar tidak pernah menarik biaya tersebut. Apalagi, kata Widodo, selama ini tidak ada survei yang dilakukan oleh kelurahan maupun KPP Pratama. Hal senada juga diungkapkan Agung Dwiyono, warga RT 1/RW XIII. Menurut dia, nama yang tercantum da-

lam SPPT adalah namanya. Padahal sertifikat rumah atas nama istrinya. “Kalau pun mengurus balik nama SPPT dengan nama sesuai dengan di sertifikat, memang bisa. Tapi baru keluar pada tahun berikutnya,” ujarnya. Agung sekeluarga tinggal di rumah tipe 21 dengan luas tanah 60 m2. Namun, dalam SPPT, luas tanahnya tercantum 40 m2. Luas bangunan di SPPT juga tidak sesuai dengan kenyataan. Padahal rumahnya itu sudah mengalami renovasi. Ada juga tetangga dekat Agung yang di SPPT diatasnamakan orang yang mengontrak rumah, bukan pemilik sertifikat tanah. SPPT itu, kata Agung, dibagikan ke warga melalui pertemuan RT di lingkungannya. q fas

Dari pondok, mereka belajar kerajinan l

Oleh: Farid Syafrodhi

B

iasanya, batang lidi dimanfaatkan oleh masyarakat sebagai sapu. Namun, di tangan puluhan santri Pondok Pesantren (Ponpes) Al Asror di Dusun Mlilir, Desa Gentungan, Kecamatan Mojogedang, ribuan bahkan jutaan batang lidi disulap menjadi berbagai pernik-pernik cantik dan menarik. Ada sekitar 60 santri yang membuat pernik-pernik tersebut. Mereka kebanyakan berasal dari daerah setempat. Ada pula para santri yang berasal dari luar Karanganyar, seperti Purwodadi, Sragen dan sebagainya. Selain mendapatkan ilmu agama, di sana mereka juga diajari membuat kerajinan. Adalah Nur Misbah, guru di Ponpes tersebut yang membimbing para siswa untuk berkreasi dengan lidi. “Siapa pun boleh belajar di sini. Kalau tidak bisa, nanti saya ajari cara membuatnya,” kata Nur saat ditemui wartawan di lingkungan Ponpes, pekan lalu. Kini, para santri berhasil membuat aneka kerajinan seperti tong sampah, wadah tisu, tempat alat tulis kantor (ATK), taplak meja, wadah sendok dan sebagainya. Bahkan ada juga sajadah yang terbuat

Espos/Farid Syafrodhi

KERAJINAN LIDI—Guru Ponpes mewarnai beberapa kerajinan lidi di Ponpes Al Asror di Dusun Mlilir, Desa Gentungan, Kecamatan Mojogedang, Jumat (6/5).

dari ribuan batang lidi. Agar mengilap, barang-barang tersebut dihias memakai glitter, bahan untuk mengilapkan. Selain lidi, kerajinan itu juga memanfaatkan barang bekas seperti botol minuman, botol oli dan pasir. “Pasir untuk hiasan, khusus kami ambil dari sisa letusan Gunung Merapi. Keistimewaannya, pasirnya hitam pekat dan mengandung unsur besi,” kata Nur Misbah, kalem. Batang lidi didatangkan dari daerah Kebumen dan sekitarnya. Per

ikat lidi seharga Rp 1.500. Sebelum dibentuk menjadi aneka kerajinan, ribuan lidi tersebut ditenun menggunakan mesin tenun. Ada satu mesin tenun di Ponpes itu. Tidak ada perbedaan antara proses penenunan kain dengan lidi tersebut. Yang membedakan hanya bahan yang digunakan. Setelah lidi ditenun, baru dipasang ke beberapa bentuk pernik-pernik. Barang-barang yang sebelumnya tidak berharga, lalu berubah menjadi barang yang menarik. q


IX

Rabu Wage, 11 Mei 2011 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

IKLAN VIA Phone,Diambil&Termrh DAS/Tina:7021495/738434/7048308 ___________ (A35489)- 2 MURAH,MUDAH&Ramah,ViaPhone,Pe mbyDiambil:Choice,720566/3064666 ___________ (A34929)- 2 PSG IKLAN SOLOPOS,Termurah,Via Phone,PembyrDiambilMitra7037858 ___________ (A30176)- 2 JA-IINTERMEDIA,Tlp=626479.Biro Resmi.Brs,Kolom,Byr Ambl.Jam Krj ___________ (A35408)- 2 NIRWANA:7652642/806722,Iklan Solopos,Dll,Hemat,Puas,DiAmbil ___________ (A31113)- 2 VIAPHONEMudah&Mrh Smua Media, Pembyrn Diambil/720753/7930657 ___________ (A34708)- 2 DHE-D DHE=714961/7045527 Iklan Resmi Semua Koran,Disc Mnrk,Ambil ___________ (A34105)- 2 SARANA LINTAS:Iklan Solopos&Koran Lain,Diambil/5807376/857016 ___________ (A31773)- 2 RITA AGENCY:7035454/085728625836.Biro Resmi Iklan Sgl Koran ___________ (A32761)- 2 REFO MEDIA Iklan Resmi:7070966 Arsya Telp/Fax:7650039/7650447

GUDANG+KANTOR,Lt/Lb1760/1354, JlRySelokatonPalangJogloKeUtr,Hdp Tmur DpnSD Selokaton.0811242333

AC

DIBELI DGN HRG Tgi Smua Jns AC Hdp/Mati.H:5834614/08122714257 ___________ (A32434)- 2 SERVIS&PASANGAC,Kulkas,M.Cuci, TV,Cpt,Murah,Garansi=7999652 ___________ (A35339)- 2 SEWA AC,SERVICE,Prbaikan,JL/BL Bkr/Psg,Dll:08122714257/5834614 ___________ (A32436)- 2 TERMURAH:SMUA Merk AC Trm Servis&Bongkar Pasang:Indocool AC,JlSParman50Solo:669606/7060665 ___________ (A32425)- 3 SERVICE&JUAL Beli AC Bekas.MCu ci,Kulkas(24Jam)7999652/623078 ___________ (A33515)- 2 SEWA AC+GenzetTrmrh”Modern T’Bkr/Psg,Jl,Bl,Serv,AC,Dll:5862972 ___________ (A30160)- 2 SERVIS&PASANG AC,Kulkas,M.Cuci TV.Grs.Indotek:7911158(24 Jam) ___________ (A32529)- 2 GRAHA TEHNIK Paket Sw AC+Genset Termurah/7016610/081225999997 ___________ (A30307)- 2 MANDIRI TEHIK Sewa AC+Genset Unit Baru,Dingin+Mrh:0818255383 ___________ (A33712)- 2 SRVCE,BKR,Psg,Jl-Bl AC,M.Cuci, Kulkas.Hub:LA Teknik 7559591 ___________ (A31111)- 2 SEWA AC+Genset Serv,JL/BL,Bkr/Psg, Servis AC Mbl:Galaksi/716807 ___________ (A33808)- 2 SEWA AC,SERVICE,Prbaikan,Jl/Bl, Bkr/Psg,Dll9175570/081329036570 ___________ (A33806)- 2 AC MURAH 320W Grnsi 3th.Servis/ Bongkar Pasang/Tukar Tambah.Hub: 0271-9160407/7572970SumberAC ___________ (A35442)- 3 JAYA TEHNIK ServisBkr/Psg,Jl/BlAC 2Nd.24Jm,Grs:7573585/7005885 ___________ (A31714)- 2 SOLO TEKNIK,Bkr,Psg,Servis Prbaikan AC,Klks,M.Cuci,Grs/7580387 (A35758)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Alat Kantor/Sekolah

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

PANASONIC PABX= 2,325Jt: Fax=890Rb: Cordless=270Rb: Telp=95Rb:AC=2,250Jt PH:722.822 ___________ (A31089)- 3 TKG SERVICE,Amano,Fax,Pabx,Alt2 Kantor,Tlp Utama Makmur 667-888 ___________ (A34135)- 2 PROMO CCTV,4Cam,1Bh DVr, 4Adaptor=Rp.1,85Jt.Ph.722.8222 (A31088)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Alat Musik

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

DIBLI TINGGI Alt Musik,Spkr,Akt Kyboard H:7957823/082134441478 ___________ (A32883)- 2 DIJUAL CPT Drumband 2Bass 4Tnor3Belira Hub:081567850053 ___________ (A35480)- 2 DUNAMIS MUSIK JLMIXER;BoxSpeaker 2X15”,1X18”G’RillImport3078555 ___________ (A31045)- 2 DIJUAL CEPAT Alat Campur Sari Kondisi 99%,Mls Hub:08121544256 (A34982)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Arsitektur

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

BANGUN BARU/Renov RAB Desain Grts,Murah,Grns.Yust.0271-7040877 ___________ (A32438)- 2 GRATIS IMB&Desain Bgn Sgl Type Rmh Baru/Renov,Pengalaman &BerkualitasH:8001999/081393200773 ___________ (A32873)- 3 DUTA INOVASI=Borong+Gbr Bang,Hrg. Maknyuss=7021716/081393328956 ___________ (A30652)- 2 AHLI BGN Rmh/Renov,Kntr,Ruko,Gdng, Hlus,Cpt,Mrh,9298648/7999652 ___________ (A35267)- 2 EASYTOBUILD:Desain&BangunRumah Idaman&Garansi.9228811/9228812 ___________ (A31659)- 2 CVPUTRA MANDIRI,JasaGbr,RAB,Renov, Bangun:087836333004/7002379 ___________ (A31835)- 2 VISUALKARYA,BangunBr/Renov,Mbl, Rmh,Ruko,Ktr,Kwlts Bgs:7938318 ___________ (A35299)- 2 GRACE INTERIOR;RMH,Ktr,Toko, Brkwalitas&Bergaransi:0271-5812558 ___________ (A33308)- 2 KAYANAGAMBAR=Bangun,GbrKitchen’ Set+Borong.Hub=0271-9329872 ___________ (A32981)- 2 SPESIALIS TAMAN,Kolam,Water Boom,Relief,Patung,Dll.08121545952 ___________ (A35278)- 2 PAKWIN:IMB Gbr&Pelaks Bgn Rmh Pribadi Halus&Rapi:0271-7057057 ___________ (A33915)- 2 SUMBER:GAMBAR,HIT,Struktur RAB Hrg Mahasiswa Hsl Istw/5824428 ___________ (A33912)- 2 GRIYASA:AHLIBgn Rmh Baru/Renov Pglmn,Halus,Murah,Desain Gratis Gmbr2D/3D,RAB:Ir.Aris 7035658 (A35670)- 3 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Bahan Bangunan

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

JL.KAYU Glugu Super Utk Proyek 1,5Jt/m2:0271-7067777/728204 ___________ (A32447)- 2 LUMANJAYA CANOPY:90Rb,150Tempa Stenlis 225rb,Trm Pgr Luar KotaBebas Biaya,Garansi0271-2016338 ___________ (A32655)- 3 INDAH STEEL,Spesialis Kap Baja, Canopi,Tralis,Pagar,Dll.Baja Ringan (Truss)Trmurah:0271-5874373 ___________ (A30506)- 3 *SPESIALIS CANOPY*90Rb,Besi 120,Tempa150,Stenlis225Rb/M,DijaminPuasCepatRapi&Bkwalitas7037175 ___________ (A32380)- 3 PINTU LIPAT 325Rb,Folding 325,Cnpi, Stnls,Kap Baja:08121542862 ___________ (A34870)- 2 MOMONLASCANOPY65-120,BsTempa, Mnimalis:7550158/085728991844 ___________ (A31567)- 2 ATAP BAJA RINGAN Hrg Mulai 100Rb-an.Telp.0271-7902771 ___________ (A31185)- 2 SUNCANOPY:80-130,160Rb”Trm BeresAtap=Polycbnt/Zinclum(Grsiawet) LuarKotaFreeSurvey/Krm”:2144998 ___________ (A32983)- 3 PUALAM JAYASteel Specialis Canopy R.Tangga,Balkon,Pagar TempaStenlis Hrg Trmrh Grsi/5814734 ___________ (A33365)- 3 INDAH GYPSUMMlyni Plafon Gypsum 25rb/M2,Profil 6500/Ml,Kusen Alumunium,Di Jmn Murah.T:653129 ___________ (A35021)- 3 CANOPY,TEMPA,90Rb,145,190/m2,SS 220/M2,Luar Kt Ok,Bbs Ongkos, Garansi Hub:Amina 0271-7569023 (A32424)- 3 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Barang Antik

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

CUCI GUDANG Mebel Kuno,Rsban, Joglo,Keris,Permt,Lukisan.5800003 (A30858)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Bengkel

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

OJ-S SHOCK,SPC,SuntikShockBreakerMbil,Gas&Oli,Jl.Ry-Palur2132533 (A32976)- 2

Biro Iklan

(A31312)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Biro Perjalanan

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

MAHARANIT&T,TktPswtOnline:S.Riyadi2 86HtlDana723008/08882488813 ___________ (A31537)- 2 WISATA JAWA-Bali Instnsi Sklh&Klg Dll.ViennaTour8204225/821784

(A30063)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Catering

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

ESDE Ctrg Kry 5Rb/Rt10Rb/Nikah 15Rb Bersih,Halal,Enak 2193061 ___________ (A33858)- 2 MENTARI CATH:RantKel 10Rb,Kry4Rb, Rspsi12Rb:637307/081567894099 ___________ (A31285)- 2 ENAK CATERING=Kryw:5500,Klga= 12Rb+PktPrnkhn/2092526/7026353

(A31786)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Elektronik

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

DBL TINGGI PS,PSHD,PSP,PS3,TV,LCD, L.Es,M.Cuci,DVD:081393899949 ___________ (A30054)- 2 (0271)794.8006,BELI TINGGI:DVD,TV, LCD,PS,L.Es,M.Cuci,Laptop,Dll,Bs TT&Krd/SMS:081.3939.11.444 ___________ (A31010)- 3 ARDYGAMEServis,PsngHDPS280G= 325,250G=450,320G=525:7031314 ___________ (A34064)- 2 PASANG HARDDisk PS2 320GB(Baru) =550Rb,Garansi/085725414454 ___________ (A31266)- 2 INDOVISION 200Rb Lsg Tayang Hr Ini+Free Sport+Film 2Bl/7991188 ___________ (A34572)- 2 PUSAT JL/BL Elect.TV,VCD,PS Dll,Bisa TT,Hrg Pantas Hub:638140 ___________ (A30601)- 2 ESA AGEN Resmi:Indov,Top+Oke,Bonus Tas,Serv Polyt,CCTV/7025177 ___________ (A33690)- 2 TERIMA JL/Bl Ampli,TV,PS,VCD,Tape, Kulkas Hub:0271-7019110 ___________ (A34008)- 2 CHELSEA GAME JL/BL/TT/Servis PS1/PS2/PS3/PSP/Nitendo:2005204 ___________ (A30084)- 2 BLI TINGGI:TV,LCD,Kulkas,M.Cuci,PS, Dll,Bs TT/085.8668.59900 ___________ (A31314)- 2 AGUNG GAME Jual/Beli/TT/Servis Sgl Kerusakan Bs Ditunggu,PS1, PS2,PS3,PSP,TV,LCD,Dll,H:7506490 ___________ (A34688)- 3 KREDIT ELEKTRONIK&Mebel,Proses 1Jam Tdk Berbelit.PD.Aneka,Jl. Yos Sudarso 185/641980 Kristin ___________ (A30111)- 3 PS2 HD250=1200.PS2 HD80+NA Tebal Ori=1375,Servis PS,NA:5845377 ___________ (A31179)- 2 LEVEL UP Pusat Penjualan&Servic PS3-XBox360-Wil-PSP-NDS-PS2, Murah Lengkap Bergaransi,Hub: www.levelup.web.id,Tlp:714907/734907 ___________ (A34917)- 4 TERIMA JUAL/Beli/TT TV.Tape,VCD, PS,Kulkas.Hub:0271-7948977 (A35683)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Foto & Shooting

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

SHOTINGPERNKHN+LCDProyect=750Rb SewaLCD.4000,5000Lum.9109604 ___________ (A32926)- 2 FOTO,VIDEO&Rental Alat Shoting, Hdcam,LCD,Mixer.Bingkai 7040417 ___________ (A31538)- 2 www.takashimura.com,Foto Shoting+TV Plasma,Bkin Website/654982 (A35222)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Fotocopy

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

MSN PCOPY Canon Kond S.Pakai (6,5Jt/Ng)Ph:727082/081393176644 ___________ (A34826)- 2 JUAL MESIN Foto Copy Bergaransi Melayani Sewa,Servis,S.Part/Muncul 8077731/2137333/08122693361 ___________ (A31280)- 3 SPESIALIS JAGAL Photocopy.Hub: UD.BenZugih Hp:085226505772 ___________ (A31287)- 2 ***CV.HORISON(Spesial Sewa)*** Sales,Rental,Service,Sparepart Hub:0271-717975/081228748881 ___________ (A30685)- 3 JUAL MESIN Fotocopy Canon Harga6Jt Bergaransi Hub:087836331679 (A35399)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Furniture

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

DISC 20% SMUA Produk Furnitur Bs Tukar Tambah Hub Griya Mebel/ Yanto Jl.Veteran 293 Tipes Telp:02717556280/081393560829 ___________ (A33936)- 4 VARIA KORDEN Tampil Mewah Hrg Murah Vertikal Blind Psg&Ukur Gratis 7565454.PGS;BlokA1 No2 ___________ (A31962)- 3 MUJAHID MEUBELMlyni Mcm2Mebel, KitchenSet,Bedset,DeviDcr,Desain+Gm brGrtis/08122657530/735116. ___________ (A33506)- 3 BORDES:Desain3D-Bedset-KitchenLvngRoom/Rapi-MurahBgs/7060762 ___________ (A33977)- 2 TERIMA RENOVASI Jok Kursi/Sofa Djmn Murah:0271-636420/2014214 ___________ (A31252)- 2 ATLANTIKA:KITCHENSET,Mjcout,Bedset ,Dll,Disc,PrtsKwltBgs2022863 ___________ (A32182)- 2 MODULLO DESAINInterior:Specialist Brg Mewah Kitchen,Pantry,Counter 2Jt/m Lari,Bonus TopGranitImport, Bedset,Wardrobe,Backdrop,Hardware, By:Blum.Jl.CiptoMangunkusumo56 (UtrSoloParagon)0271-7654321 (Hrg Khusus U/Proyek!) ___________ (A33935)- 7 AHLI KITCHEN=1,1Jt-400Rb/m,Ms. Counter,Bedset Hub:081329679298 (A35660)- 2

Gudang

Handphone

(A34848)- 3 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Handphone

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

BELI TERTINGGI HP Asal Halal Hubungi:Salwa Pusat Tlp:656622 ___________ (A31781)- 2 DIBELI/DIAMBIL Smua TipeHP Anda, Hrg,Pantas:7017030/08562823070 ___________ (A29903)- 2 NOKIA BB IPhone4G 32GB=4Jt, 16GB=3.4Jt,3gs 32gb 3Jt,N8=2.5Jt, C7=2.5Jt,N900=2.4Jt,C6=2Jt,N97=1.8 Jt,E90=1.5Jt,Torch=3Jt,Onyx=2.5Jt, Bold=1.7Jt,Dll:085314109388 ___________ (A35612)- 5 BATANGAN LKP,Rsk,MatiSmua Km BeliTinggi/SMS085647521000/24Jam ___________ (A31812)- 2 ETALASI HP Istimewa&Menarik Harga 850Rb Hub:PH.722.822 ___________ (A31101)- 2 PELATIHAN TEKNISI Hp 100% Bs Mulai dr Nol Salwa Pusat:656622 ___________ (A31277)- 2 SERVIS HP,Unlock HP Luar,iPhone, BB,HP China,Bs Ditunggu, Bergaransi:Cellular Labs,661055 ___________ (A32752)- 3 NUSAINDO,1 Chip All Oprtr Jl.Abdul Muis No36Solo.T:02719112451 ___________ (A35065)- 2 DIBELI HP Dengan Harga Tinggi Diambl Fultime 087836050555Bktkn ___________ (A35597)- 2 BUAT/SERVICE Battery HP.Terima Buat/Service Battery HP.Berbagai. Merk Ruko Soba Bisnis Square JD.71 Solo Baru ___________ (A35768)- 4 JUAL BATTERY BSBC U/Bbgai Merk HP.RukoSobaBisnisSquareJD.71SoloBaru Hp:08122598787/No ViaSms (A35779)- 3

QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Hewan

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

GOLDEN BTINA 1.5Th No Stmbn&2Ekr AnkPitbul 4Bln NoStmbm7023476 ___________ (A35584)- 2 JL.LOVE BIRD,Siapan,Indkn,Sedia,Kdg Besi Dan Bekas,Glodok WdhPakan= Jl.A.Yani 332.Solo,7038713 ___________ (A30926)- 3 JL.ANAKAN AYAM Ketawa&Pejantan Ketawa Hub:7559481/Diatas Jm 2 ___________ (A35743)- 2 JL ANAKN YAPOM 2Btn 1Jntn Trm Pmacakan:08122617074/08886705797 (A35711)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Informasi

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

NIKMATI SUKSES BersamaKami Solusi Keuangan Psti Hnya Bth 1Hr Hub/SMS:085647016266/Koh Iwan ___________ (A35149)- 3 INGIN’HEMAT Listrik.20-30%,Aman, Grsi=Best Energi Saver/7018382 ___________ (A35521)- 2 NIKAH SIRI,Rukyah,Solusi Problema Cara Islami Hub:A.A.Yani Telp:02712183436/0813.2934.4460 ___________ (A35361)- 3 AWAS!KJHTN Dmn2 Lindungi Diri& Klrg Dg Alat Keamanan Diri Yg Praktis,Mrh,Legal.H:081804252944. (A34874)- 3 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Internet

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

WEBSITE&TOKO Online 2 Mngg Jd+ Kursus 400Rb.H:ABI,08562877672

(A33741)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Jasa

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

OLAH DATACepat&Akurat,Tesis,Skripsi, PTK,Makalah,Jurnal.9101315 ___________ (A31472)- 2 KURAS WC Budhi Mulia Muat 2750 Ltr 0271-7054819/085229924565 ___________ (A30157)- 2 MURAH&CEPAT:Skripsi,Tesis,Olda, PTK,Makalah,JurnalInternasional Terlengkap,Garansi Lulus7043106 ___________ (A35463)- 3 BIRO JASA DM C354 Urus STNK BBN BPKBMutasiHUB:729617/2077892 ___________ (A30165)- 2 WAHYU UTAMA Kuras/Sedot WC+ Lumpur Canggih&Otomatis/720414 ___________ (A34565)- 2 AHLI WC Mampet,Wstfl,Got Buntu 75Rb,Tanpa Bongkar(Garansi)Mesin Otomatis:5822444/081325546622 ___________ (A35546)- 3 SEDOT WC Jasa”Anugrah”Alat Kuat Canggih:081393145912/70334611 ___________ (A35218)- 2 KURASSEDOTWCKaryaMulia,Canggih+ LumpurnyaPh=9135050/611939 ___________ (A30907)- 2 CLING UBAHKmrMnd Kerak JadiBaru, RmhTG,Knt,Dll/7979424.Dijamin ___________ (A34736)- 2 KURAS/SEDOT WC+Lumpurnya: CV.Wahyu Canggih&Otomatis 720414 ___________ (A32684)- 2 KURAS WCProfesional Cepat Isi2700L KARUNIA 621624 Hr Lbr Bka ___________ (A33568)- 2 TOPNYAPSG AntenaSglTVTVRI/Swasta &Parabola Enak DiLihat,Bs LuarKota Brgrsi:7503330/730075 ___________ (A30314)- 3 KURAS WC Budhi Mulia Muat2750 Ltr0271-7054819/05229924565 ___________ (A35564)- 2 SPESIALIS OLDA Statistik,Skripsi, Tesis,PTK,KTi,TA.Hub:7011378 ___________ (A29900)- 2 BAROKAH720414KurasWCSedotWC +LumpurnyaCanggih&Otomatis720414 ___________ (A34911)- 2 BIRO JASA Pajak Mbl/Mtr,Mutasi BBN,Dlm&Luar Kota Hub:3300077 ___________ (A33182)- 2 CV.RIZA Urus NPWP.SIUP,TDP,HO, IMB,Depkes.Merk:3086964/7978005 ___________ (A35782)- 2 INGIN PSG Antena TV Swasta/TVRI Jernih Enak Ditonton:Koko665430 ___________ (A35674)- 2 JASA ANGKUT Pindahan Rmh,Bersih2 Brangkal H:Aji Mukti 7016818 ___________ (A35785)- 2 SEDOT WC,Kuras Mampet Penuh GotKami Ahlinya”CAHAYA” H:5811375 (A35759)- 2

QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

KLATEN

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

JL TNH Ada Rmh 192m Pgr Jl.Ry.Dpn Terminal klaten:081229777688 (A34851)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Kamera

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

BURSA KAMERA Profesional+Alat2 Foto,Studio Digitl Vista7552288 ___________ (A32351)- 2 PUSAT CCTVPaket 4Cam+DVR Mulai 4,8Jt,Taiwan Mulai4,8Jt/2159888 (A33324)- 2

Kehilangan

STNK AD2415TA.An:Sukasmi. Da:Jajar Rt.04/06 Laweyan Ska ___________ (A35625)- 2 STNK AD 5596 BU, EKO Faryanto, Kabangan Rt04/04,Bumi LwyanSka ___________ (A35620)- 2 BPKB,L1805LF,Tryhady,Kedung Cowek12,Rt06/02Sby,Gading,TmbakSari ___________ (A35622)- 2 BPKB AB1373CB,An.Kuwat.R,Jangan Kanutan 6/2 Sbmy Bbl Bantul ___________ (A35372)- 2 STNK AD5186Ql Nurlaili Hidayati. Mangkan Rt01/04 Bawak,Caw ___________ (A35618)- 2 STNK AD6204GT,Siti Nurrochmah, Brontowiyan Rt2/1 Ngabeyan,Kts ___________ (A35626)- 2 STNK,AD2482AD,Suyono,Dk.Rembun Rt03Rw03Ds.Rembun,KecNogosariByl ___________ (A35633)- 2 STNK AD4258QS,Slamet Widodo, Debegan Rt3/1,Mojosongo,Jebres,Ska ___________ (A35681)- 2 STNK H-6 6646-LL an.Jumadi,Dsn.Dukuh Barat Rt23/5,Kab.Smg ___________ (A35735)- 2 STNK AD-2 2167-W WUBamang Suwarno SemanggiRt.1/2Smnggi.P.KlwnSka ___________ (A35646)- 2 STNK AD4869PR,a/n Sumarno,d/a Bulukerto,Bulurejo,Bulukerto,Wng ___________ (A35665)- 2 STNK AD3306ZGa/nPuguh Warmoyo, d/a Terbis,Kismantoro,Wonogiri ___________ (A35658)- 2 STNK AD6361UR a/n Sartini,d/a Sambirejo,Wonokerto,Wonogiri ___________ (A35663)- 2 STNK AD2115CT,An.Walidi,Da.Gebyak Rt02/05 Ngemplak Kartasura ___________ (A35651)- 2 STNK H-6169-CV an.Muh Rifa’i,dsn.Gilang Rt1/1 Kab.Smg ___________ (A35733)- 2 STNK H3180QL a/nGawang Ilhami Sarid/aKrajanRt03Rw05SuruhKabSmg (A35637)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Komputer

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

KLIK paguvon.co.id.Pkt CCTV 4Kam 3,5Jt.8Kam 7,5Jt.RakSprmrkt 900Rb.Prog Kasir1Th:085228069343 ___________ (A32598)- 3 DIBELI LAPTOP,CPU,Mon Sgl Kondisi Hrg Layak DiJemput!!!3024949 ___________ (A29968)- 2 MURAHBANTINGHargaModemMP3,AHA, VIBE,AHA TOUCH/081393038585 ___________ (A35576)- 2 DIBELI LAPTOP Second Harga Tinggi, Dijemput.Hub:081804448598 ___________ (A34921)- 2 PROMO BATRAY Sgl Merk 100% New, Ready HD AT NB,LCD,Chas 7942602 ___________ (A32653)- 2 REC DATA Hlg/System Error/Lemot/ Basmi Virus/Call 0271 7015127 ___________ (A34434)- 2 GROSIR**JLPuluhan Laptop Second Harga Murah,Bergaransi:716802 ___________ (A34122)- 2 JL/BL New/2Nd,Servs,Prin,Mon, LTop,Wrtl,FAX,PABX,SITAKOM7025945 ___________ (A32441)- 2 ASAL HALAL,Beli/Jmput Laptop Komp Mon,Ponsel JadulKO/OK7072392 ___________ (A32382)- 2 SERVIS ANTAR Jemput,Komp, Laptop,Printer,Monitor:Ryfa’s,9127086 ___________ (A35439)- 2 SRVS LAPTOPMati(Ready LCD Lptop Sgl Merk)Bs Dtg/087836124034 ___________ (A31822)- 2 NB ACER 4736 Core2Duo T6570 1G/250G/14”&Compaq6530Core2 DuoP8400/2G/14”T:08170169168(3,9Jt) ___________ (A35631)- 3 KAMI BELI Dgn Harga Paling Tinggi Komp &Laptop Anda/7041675 ___________ (A31629)- 2 ANGKASA MINGGU BUKA T:634029 NEWP4-2,4G/512/80G/CASE450=900 NEWD.CORE/1G/160G/CASE450W=1,4 NEWAMD12G/ATI/320G/CASE450=1,5 NEWLCD15”/16”/17”=590/650/790 NEWNETBOOKLENOVO/1G/320G=2400 READYLAPTOPSECONDMULUS,MURAH ___________ (A35008)- 7 *DIBELI LAPTOP 100Rb Lebih Tinggi.. Trima Gadai,Bs Dtg:7041557* ___________ (A32864)- 2 DIBELI/TT Laptop/CPU/Mon/LCD,Sgl Kond.Borongan OK/087836124034 ___________ (A35281)- 2 BJ COMP:0271-7950345,Jual/Beli, Service Panggln/Sms:08121502345 ___________ (A31406)- 2 KRDT/CASH:Laptop/Komp,SyrtMdhCpt .Diva Comp.7567183/08128968941 ___________ (A30824)- 2 CARI LAPTOP Baru/2Nd Hrg Termurah? Hub 08122648183/0271724797 ___________ (A34405)- 2 DYNACOM SOLUSI Komputer/Laptop Bekas,Murah&Brkwalitas.H:9211421 ___________ (A32378)- 2 DIBELI LAPTOP Hidup,Mati,Rusak, Harga Tinggi.Hub:087836602307 ___________ (A33061)- 2 DIBELI HRG Maksimal Laptop,CPU, Mon Sgla Kndsi Diambil:7942602 ___________ (A32677)- 2 BURSA SPARE Part,Laptop,Bat,LCD, Memori,AdptorLkp,MrhGrs:736686 ___________ (A30301)- 2 DIBELI MONITOR2 Mati Rp.60.000 Keatas,CPU,dll.Hub:0271-8080142 ___________ (A33793)- 2 SEWA LCD Proyektor 4000,5000Lum TVPlasma42”Handycm,Ltop,7038519 ___________ (A31315)- 2 *PUSAT LAPTOPBks/Baru Trlengkap &Trmurah...Bs Diantar 7041557* ___________ (A33130)- 2 JM COMP Pesan Kirim!!T:8042554 P4-2,4/256/20G/CD/Case New=560 Core Duo/1G/320/Case New=1480 Ready Paket P4-1,7!!!! ___________ (A35213)- 4 DIBELI HRG Tinggi:Ltop,Komp,Sgl Kond,Trm Gadai:8026528/2047074 ___________ (A33886)- 2 DIBELI CASH Tertinggi New/2Nd, Laptop,NetBook,Camdig,Cam DSLR /Lensa,Modem,HDD EXT,CPU,LCD, Diambil:2130545/085741950509 ___________ (A34896)- 4 SPECIAL AMD,MB+CPU All Type,Sale& Service/WP.Comp-643572,Solo ___________ (A31426)- 2 DUKUN LAPTOP:SpecialistServ,Trma Ex GagalServc(0271)2053999/ 081903754999.Prm PuriGading: Jl.Cempaka A12A SloBaru(CabangJogja) ___________ (A35150)- 4 CANON 2770+Infus”455Rb Ktrid83070Rb/118Rb Space Prnter:7914205 ___________ (A34510)- 2 SPECIALIS SERVIS Printer Dot Matrik,Tinta Axl Comp:7585696 ___________ (A33744)- 2 PUSAT SERVIS Laptop Mati/Gosong Korslet Garansi:3202505/9112040 (A35201)- 2

Komputer

PROMO25RbServ Print,PC,Lapt,LAN/ GaweWarnet,Mrh:Multycom735038 ___________ (A34469)- 2 SERVICEPANGGILANKomputerGaransi. Hub:Heru654309/081904522200 ___________ (A35513)- 2 DIBELI TERTINGGI Jual Termurah Service Danggi:Virus,Hang,Mati,Orbit Com(0271)7550567/9126350 ___________ (A35290)- 3 DIBELI TERTINGGI Laptop,Modem, Hdext Dll Diambil,Jl:New/2Nd Termurah,TT,Diantar/085725590202 ___________ (A31178)- 3 3THN GARANSI Rakitan Dual Core/ C2DuoMem2Gb/DVDRW/500Gb/LCD 16”=3Jt/3,45Jt.BVCompDpnKampusUNS ___________ (A30196)- 3 SERVICE PANGGIL:Mati,Virus,Hang, Tkr-Tbh/Jl-Bl Hub:0271-9126350 ___________ (A31306)- 2 DIBELI..DIBELI..DIBELI..Laptop/Komput er KndsiApapun.PH:9164129 ___________ (A32374)- 2 SAINSTEK:Software ProgKomp,Kasir Sklh,SMS Promosi5809484/623331 ___________ (A33641)- 2 MJ COMPUTER T:5841122/853446 P4-1,7G/256/20G/CD/CaseTwr=450 P4-2,4G/512/40G/RW/CaseTwr=575 15”/17”=225/275LCD16”LED=650Rb ___________ (A35673)- 4 SOLOLAPTOP:741266/9100095.HP/C ompaq/Acer/Axioo.Garansi Resmi ___________ (A35804)- 2 SERAYU GUDANG GROSIR T:639783 Core2/1G/250/DVDRW/LCD16”=2,1 P4-2,4/256/20G/CDR/Twr New=560 P4-1,8/256/20G/CDR/Twr New=450 HD20/40/80=80/130/170,RAM256=35 MB+P4-2G=180,CaseNew=70QtyNg ___________ (A35446)- 6 LAPTOP KONDISI 99% T:5888755 Netbook Acer&HP Mini 6Cell=1950 Acer4730z Dual Core/1G/250G=2,8 Toshiba L310 Core2/2G/160G=3000 ___________ (A35662)- 4 DIBELI TERTINGGI,Jual Termurah. Service Panggil:Virus,Hang,Mati. OrbitCom:0271-7550567/9126350. ___________ (A35290)- 3 ZYREX”NEW”COREi31GB/320GB/Cam/ DVD RW/WIFI/DDR3=3Jt/7041557 ___________ (A35684)- 2 99% ACER 4732 DCORE/1/320/ Camera/Tas Ori=2,8Jt Hub:7021299 ___________ (A35705)- 2 LAPTOP 2NDCompaq CQ40 Core2Duo (2,7)Dell Centrino(1,6)=7942602 ___________ (A35832)- 2 TOSHIBA L640 Corei3/2/320,Lgkp, Grsi=4,4Jt.HP,DV3 Corei3/2/320 /VGA At1,Win7=4.3Jt.Acer 2930Z DC/1/250/Izin=3Jt/085741950509 (A35767)- 4

QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Kontak Jodoh

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

CARI JODOH:Duda36Th,Tampan, Sunda,Baik2,Sopan,Sederhana, Usaha Rumah Makan Di Banyumas. Jodoh YgDicari:Janda Guru/PNS 35-45Th Hub Cpt 082116359399

(A35619)- 5 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Kost

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

KD+ACXAPHIRE:0271-2030334/08179525140/Salsabila:0271-7576680 ___________ (A33815)- 2 *KOST AC* Tgh Kota,Akses Mdh,Fas Lkp,Cck Rekanan Kantor:632811 ___________ (A30197)- 2 KOST MUSLIM Tengah Kota Solo (Belakang Htl Nirwana)Kmr Mandi Dlm=300Rb/Bln Hub:Griya Semesta, Jl.Banda 15 Keprabon/08995261281 ___________ (A32949)- 4 GRIYA KAHURIPAN Jl.Kahuripan7 Fas Lgkp,Parkir Luas,02712063422 ___________ (A26146)- 2 RMH KOST Putra Dikont Lingk UNS, 11Kamar.H:9226931/081329999985 ___________ (A35382)- 2 GRIYA MAS Kost Nymn Strgs U/Klrg Umum 200Rb/BI=2159992/855300 ___________ (A34294)- 2 TERIMAKOSTPutriAman,Nyaman,Tngah Kota 250Rb/Bln:085786335700 ___________ (A35191)- 2 KOST KARYAWAN,Jajar,Fasilitas Komplit,KMdDlm,Hub:0271-2026035 ___________ (A35377)- 2 GRIYASARIKMR Br3x3m-3x6m Kmd Dlm,PrkirLuas,Londry/081393065814 ___________ (A35664)- 2 KOST PUTRI,Bersih,Kmr Lkp,Aman,Lok Tegalsari No.1 Tlp:729081 ___________ (A35661)- 2 GRIYA HELIN*Exclsv Kost,Fas Hotel&Rmh Kontrkn:741756/5839000 (A35732)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Kursus/Pendidikan

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

PELATIHAN KROM Emas,Emas Putih,Perak,Swasa,Nikel/7589423 ___________ (A35233)- 2 FOTOGRAFI KURSUS Vision:750Rb X8Sesi(Studio+Ijasah)H:3023363 ___________ (A32353)- 2 BUKA CLAS YOGA Tradisional PagiDan Sore.Hub=0271-9183818 ___________ (A35532)- 2 KRS JAHIT,Bordir,Payet,Sulam,Salon, RiasPngantn:LPKIndah5826562 ___________ (A33117)- 2 IEC,TOEFL/TOEIC Predict,Eng Conv.For Nurse,Sailor,Teacher,Kid Class,Private,In House Training. Hub:725890 Atau 728372 ___________ (A31349)- 4 ASTANADA LES Piano,KL,POP,KB,Gtr, Bla,Drm,Tiup,Ujn,H:0811285851 ___________ (A33919)- 2 KURSUS PERCETAKAN Offset,Sablon& Desain,Dijamin Bisa:Media Sakti, Telp:636705 Dapat Alat Sablon ___________ (A32898)- 3 KURSUS BAHASA Korea/Korsel.Hub: LPLS:0271-7908203/081229772706 (A35803)- 2

Laundry

OCEAN LAUNDRY,Cuci Pakaian Profesional,Member Disc.10%,Antar Jemput Gratis.Hub:666028/9119066 ___________ (A31859)- 3 CUCI PAKAIAN,Karpet,Gordyn,Sofa, S.Bed:GitaBenara,Jl.Palangliris9. T:718845/7071011 Ambil Antar ___________ (A30432)- 3 SPESIALIS CUCI Pakaian,Karpet, Gorden,Sofa,S.Bed:GiriBinatu,Mkmhaji:7071225-741306 Ambil Antar ___________ (A32572)- 3 CUCISOFA,Pakaian,Karpet:Smart Washeray,T:2007807 Ambil Antar (A35837)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Les Privat

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

LES PRIVAT;Bhs-Ingg SD-SMP-SMAUmum.H:ELC,5847248/085647003545 ___________ (A34221)- 2 SEBELAS MARET Study Club,TK,SD, SMP/A,Ing,Akt,Iqro,Lukis7047780 ___________ (A32860)- 2 ASB PRIVAT Center Semua Mapel SD,SMP,SMA Hub:Nuri/7039349 ___________ (A31998)- 2 PRIVAT INGGRIS MHS/Peg&Jasa Terjemahan,BisaDtg,H:085293008999 ___________ (A35114)- 2 KUADRAN PRIVAT SD-SMA Smua Mapel,Gurus1/s2,HrgBrshbt/8085035 ___________ (A30195)- 2 PLTN INGGRIS Sgt Praktis Bs Komunikasi Aktif Wkt Sgkt/2168477 ___________ (A35422)- 2 LES BHS Inggris,DiJamin 2Bulan Mampu Menguasai Hub=8014445 ___________ (A32979)- 2 SCIENCE CLASS Privat Berkualitas& Murah TK SD SMP SMU/7011528 (A32216)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Lowongan

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

DICR:MASSAGE Girl,Wnt,Usia 2030Th,Jjr,SnggpBkrjKrs,Pglmn, TdkDiutmkn,AdaTraining,BsBcTls, BwLmrnKeGriya Shiatsu Ruko Solo BaruBlok HH36:7015469/623623 ___________ (A34876)- 5 PARTIME KONSLT Nutrisi u/Dktr, Bdan,Prmdis2-5Jt/Bl:087836550003 ___________ (A30318)- 2 LAUNDRYMAN,URGENT For C.Ship Us-Europe,Hk,Fb,Hub:3059798 ___________ (A35507)- 2 DICARI KRYWTI Single,Bisa Komputer, Punya SimC,Max 22Th,716970 ___________ (A34925)- 2 DCR TKG STAINLES Pglm U/Pagar, Canopy,Tralis,Dll:9333321 TdkSMS ___________ (A33591)- 2 DIBTHKN=KARYWN/Ti Untuk Sablon Di Daerah Telukan Hub:3208364 ___________ (A35460)- 2 PUTRI,SNGL,SMK,Mx28Th,U/Kontroler, LcrComp,BrKndran/02719175727 ___________ (A35294)- 2 CARI PENJAHIT Bluse Wanita Berpengalaman,Lok SoloBaru/3021689 ___________ (A30400)- 2 BTH BABY SISTER U/Ash Ank DiJkt IdntLkp,TglDlmGj700-1,2Jt Inval Lbarn/Hr 120-150,H:081319305182 ___________ (A34412)- 3 BTH KRY/TI,Menguasai Office, MinSMK/SMA Hub:0271-3020393 ___________ (A35488)- 2 BTH KRY/TI Srbtn Dlm Kantor Min SMP Hub:Sinta 085642407466 ___________ (A30217)- 2 10PartTimer 1-2Jt/Bln Distributor Nutrisi:Ibu Tia 085743564019 ___________ (A31678)- 2 U.BANK:PRIA Sngle SarjanaEkonom KTPSloLam:Jl.SlametRiyadi556Slo ___________ (A35348)- 2 BNI,BRI,KntPos,BUMN ButStaf Adm Satpam,SopirGj2-5Jt0271-8037536 ___________ (A35586)- 2 BTH TNG OBRAS&Itik,Kancing, Segera,Barat Makro Tipes:7939094 ___________ (A35383)- 2 KRYI TOKO Batik PGS Wnt,Max 30/Bougenville AC-6 Puri Gdg Solo ___________ (A33331)- 2 BIMBEL MATEMATIKA Batu Wng.Bth Guru(D3/S1 SmuaJur)085643219234 ___________ (A35482)- 2 BTH TUKANG LAS Argon+Co&Bth Lls STM Msn:Gondang Rt 3/6 Baki Selatan Panca Bintang/7559924 ___________ (A35425)- 3 JOB NEWZealand Rsm Pmotongn SapiHlal Gj30Jt/Bln BsPtgGj 7900375 ___________ (A35628)- 2 BIMBEL MATEMATIKA Skharjo Bth Guru(D3/S1SmuaJur)085643219234 ___________ (A35484)- 2 KONSLTN NUTRISI PTime22Jm/Hr BsBkerja DrRmh1Jt/Bl;081329072017 ___________ (A30316)- 2 BTH GURU PG/TK Fav,SMU/D1/S1, U/Dilatih&Ditempatkan,Hub:722318 ___________ (A33292)- 2 BTH CPT 2 Org PRT&Baby Sitter Data Lkp.Hub:081233570005 ___________ (A35503)- 2 KERJA PARTIME 3-5Jam/Hr,Income 1Jt/Bl.Hub:P.Wisnu 081392514994 ___________ (A33124)- 2 BTHKOKYChinesfood,BrpglmnU/Rmh MknDisoloBaru/7986969/7555738 ___________ (A35557)- 2 DIBTHKAN TNG Cleaning Servis Utk Ditempatkan Di RS Di Wil.Solo, Skh,Dlanggu.Lmrn Hrp DiBawa& Diserahkan Lsg Ke:Mas Wahyono (Cleaning RSU PKU Muh Dlanggu) ___________ (A34980)- 5 PT SEPATU Solo Bth:200P/W Gj:UMR/ Prod&KtrSMS:087836406660P.Mul ___________ (A35314)- 2 DIBUTUHKAN AA Hub 081393771778 Dng Ibu Andri Apt Jaya Sehat ___________ (A35634)- 2 BBRP PUTRI,Sngle,SMP/A,KrjDiRmh Mkn,DiSkh&KrPandan/081804489975 ___________ (A35289)- 2 BTHCPTWntLlsnSMU/D1/S1,Mx35Th, Pglmn Tdk Diutmkn Hub:653508 ___________ (A33565)- 2 PJTKI INTERSOLUSI Bp.Suroso.SH Resmi Depnaker.Bth TKI:Sing,Mlsy, Hkong,Taiwan,Dll.Dpt Uang Saku. Bangsren A/4 Makamhaji Solo H:0271-724289/081 329 574 589 ___________ (A34246)- 5 DIBUTUHKAN 20 Orang Lulusan SMU/Sdrjt.U/Menjadi Pendidik PAUD/TK(Diklat.Singkat)0271-2039207 ___________ (A34625)- 3 BTHKRYWNPria(Sprvisor)PnyMtrSndri, SIMC,LlsanSMA/Sdrjt,Fas:Gji,Bns, JnjngKrir,KOPERASI SENTRA DANA, DpnRSNirmalaSuri(6595820) ___________ (A35616)- 4 DIBTHKAN KARYAWATI,Administrasi untuk Sebuah Yayasan CV.MitraKerja,Dpt Gaji,Uang Makan+Insentif. Hub:0271-852705/7015006 ___________ (A35300)- 4 CARI PENGIRIM,Marketing Profesional Lam:CV.Green Water/7565275 ___________ (A35309)- 2 BTH MARKETING Utk Rotiku.Lmr: Majapahit Dalam VII,Nayu Barat 7/XII,Jam 12.00-15.00 WIB (A35555)- 3

Lowongan

CR MARKETING Eksekutif P/L,SLTA/ D3,Pglmn Min 2Th,Rjn,Teliti,Jjr,Bs Komp,Kend Sdr,Hub:Jl.Anggrek Raya DP3 SoloBr:08122638159 ___________ (A35491)- 4 BUTUH SEGERAU/Kepala Accounting, Wanita,S1 Akuntansi,Berpglmn Kirim Lam=Sejati Photo,Jl.Letjend Suprapto 51 Sumber Solo ___________ (A35103)- 4 BTH CPT OP Warnet,Min Llsn SMA, Max25Th,KrmLam:Digimix Internet,RE Martadinata 187 Sblm 16 Mei ___________ (A35381)- 3 DCR SGR Penjahit Hub:GrandTaylor, Jl.Brigit 6Palur/081329424469 ___________ (A34534)- 2 BTH CPT PSSI:AdmKeuangan,Bag Umum,StafOprsnl,StafKntr,Receptns, Sekretrs,Oprtr,Logistk,LuarKt Ada Mess,Syrt:P/W Lls SMU/K Sdrjt, Max27Th,Tdk Sdg Kulh/Krj,Tdk KenaBiaya,Tdk Pglmn,Dtg SdrAntr Lmrn:Jl.MH.Thamrin No17,Mnhan (Dkt Gdg Warastratama)Tgl 1020Mei’11,Pkl 09.30-14.30 ___________ (A35005)- 9 PT MG Solo Bth 145Kry/i SMP,SMU/K 1-3Jt SMS:085747754567Bp.Aji ___________ (A31131)- 2 GRATIS RESMI Depnaker+Dpt Saku. Hongkong PemulaGajiFull:5Jt/Bln Taiwan:4Jt,Macau=3Jt,Singpr=3Jt PT.BGS Kagokan Rt.1/XI PajangSolo Tlp:0271-722066/081225217777 ___________ (A35353)- 5 PLN TELKOM PBRK Aqua CrStaf Adm Satpam SopirGj2-4Jt;02718037529 ___________ (A34407)- 2 BTH TNGLONDRY.Krm Lmrn”AriLondry” JlGatak3/64A UMS085842229222 ___________ (A35336)- 2 SALES COUNTER Elektronik,Wanita, Penampilan+Komunikasi Ok,SMU/ SMK,Lmr Krm:Sutan Syahrir 158Slo ___________ (A35022)- 3 HAINAWATI BTH Banyak Baby Sidter, Prwt Lansia&Org Sakit/852492 ___________ (A32497)- 2 BILQIS BTH:Krya Wnt U/Produki (Jahit,Potong,Pola,Psg Payet Produksi Umum)Dtg Lgs Ke:Jl Pakel 9Kerten (SLT Iskandartex)/710839 ___________ (A32885)- 4 BTH SGR Kapster Hub:OZA Salon, Jl.MT.Haryono 43 Manahan/723207 ___________ (A35273)- 2 CARI PENJAHIT Bluse Wanita Berpengalaman,Lok-SoloBaru/7013927 ___________ (A30638)- 2 BRUNEI RESMI DEPNAKER,Super Market,Perawat Pabrik,Tk Las&Cat, Resto,Sopir,Mekanik Mbl&AC,Kontruksi, PT.AG.7043244/081329727477 ___________ (A33876)- 4 PERTIWI BTH Banyak Baby Sister,Pembantu,H:7035472/081804527473 ___________ (A32977)- 2 TEKNISI ELEKTRO Domosili DiSolo, SMK/STM Bisa Arus Lemah+Kuat, Lmr Lkp Krm:Sutan Syahrir 158Slo ___________ (A35063)- 3 DIBUTUHKAN TEHNISI AC Ruang Segera Hub:0271-5888174/744309 ___________ (A35365)- 2 BTH SGR PRT U/Sumatra,Pglm LuarJawa,Pnampilan OK,Jjr,Ongkos Gratis,GjOK.081329611338NoSMS ___________ (A35427)- 3 BTH PTIME2Jm/Hr1Jt/Bl Smua Jurs, IbuRtg,Mhsw,Kry::085728251058 ___________ (A31438)- 2 MARKETING AREA SOLO.Lk/Wnt Maks 30Th/D1/Mtr+Sim C/Pglmn/Bs Komputer.Lmr Email Ke paguvon1 @yahoo.com Klik www.paguvon.co.id ___________ (A35208)- 4 PT.UTAMA Bth 120Kry/Ti Bag Prod &Kntr Hub:085725105142 Bu Wiwin ___________ (A35541)- 2 DICR STAFF Adm Kmptr+Salesman+ Sales Roda 3.Hub:Jl.Solo-TW KM 11,5.Hubungi:494519 ___________ (A35087)- 3 BTH MRKTNG Officer MinSLTA Max 25Th.Jl.JendSudirman24SKH:591704 ___________ (A30626)- 2 BTH KRY/TI Siap Kerja Min 17Th H:085326613359 BD Adi ___________ (A31294)- 2 PT MU GLOBAL Bth Kry/ti SMU/KS1,SMS=087835177312 Bu Atik ___________ (A35529)- 2 CR 20SMU/D1/S1,U/Gru PraSkolah Fav,SyrtIsiForm&Psikotes,653508 ___________ (A33049)- 2 CR KRYU/Tk Laptop Pria/Jujur/Ulet/ Cakap DiUtmkn Bisa Software(Tidur Dlm):081567893175 No Sms ___________ (A34258)- 3 CARI CPT Beberapa”kasir”Minimarket SPBU Area Ampel Krm Lam Ke:Mini Market SPBU Teras Boyolali ___________ (A35594)- 3 BTH ASIST Apoteker SFM/D3 Farm Apotek Wil GentanPajang:7650706 ___________ (A35389)- 2 BTH SPG/B,Dpt Gj Hr,Mgg,Bln+Fasilitas SMS Dt Lgkp:087736438879 ___________ (A35333)- 2 CRSPVTOKO,Wnt,Mak27th,BsKomp, Sk Fashion,Pglm1Th:08156860074 ___________ (A35405)- 2 DCR SOPIR & Admin/SPG,Hub:Toko Rajawali,Jl.Rajawali No.9 PerumDosen UNS V,Ngringo,Palur,Kra ___________ (A35445)- 3 INGIN KRJ DDunia Pnddkn,Ikti Diklat Sngkt Lsg PnmptnKrj,722318 ___________ (A33747)- 2 SALES FREELANCE Egg Rol,Pria/ Wnt,Jujur,Ulet.Hub:0271 7011528 ___________ (A34806)- 2 BUT 200 Org u/Brunai&100 Org Pa/Pi u/Security Di Sel Indo.Hub= PT.ANUGERAH,Jl.Diponegoro No.1 Klaten081392079786/087834856499 ___________ (A35506)- 4 DCR:Ekon,Akuntansi/Pi Single Min D III Hub;0271-732335 ___________ (A35638)- 2 BUTIK BTH Wnt 21-38Th,SMA.Lam:Yos Sudarso126 Kalilarangan Solo ___________ (A35800)- 2 BTH KRY/Ti u/Toko,Diut Tdk Takut Hewan,Max28Th.Hub=Jl.Bj.Sudiarto No.11 Gading Kidul/T=666208 ___________ (A35792)- 3 DICR:TRAINERT/Therapys Refleksi Pria/Wnta PnglmnMngjr,Teori/Prktek, Etitude,Brsertifikat,DtmpknDiJatim Hub.NingTelp:02717576613 ___________ (A35754)- 4 CR TNGAdmin&Pmsran U/Perumahan Gentan,Skh.Gj500Rb+UM+Bns,H:CV.B ayu Pratama(P.Agung)Jl.Jambu 9No.7 Jajar Solo,Hp:08122745955 ___________ (A35822)- 4 ANDA BTH Sopir Pribadi,Pnglman, Siap 24Jam.Hub:085728782882 ___________ (A35770)- 2 CR KARYAWATIAdministrasi,Min D3, BsKomputer Hub:7990672/Jm Krj ___________ (A35741)- 2 BTH KARYWAN 4 Org u/Restoran DiBangka-BlitungGj800-1,5Jt/Bl. PeminatDtgLsgKe RM Padang Datuk Bareno JlKartiniByPas WrgKidulKlt (A35826)- 4


X

Rabu Wage, 11 Mei 2011

QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

Lowongan

DICARI KARYAWATI SMA Punya SIM A Berpengalaman Hub:8064832 ___________ (A35721)- 2 DCR COOK HELPER.LmrLkp:ERIGO Resto(Sblh Timor GOR Sritex Sriwedari),Jl.Keb.Nasional 19;714074 ___________ (A35789)- 3 2 TUKANG Blok Kaca Film,Alarm, Audio Mobil,Max 35Th:7021411 ___________ (A35724)- 2 BUTUH SALESMAN Min D3 Max35Th, Pnya Kend Sndri Pglmn,Lam Krm Ke:Ruko SoloBaru Blok HC.10 ___________ (A35838)- 3 BTH D3Sipil/Arsitek Bs Autocad Sanggup Krj Lap 087736265039 ___________ (A35805)- 2 BTH KRYWATI Wanita,SMK Akuntansi. Lmr:Jl.Suwarno Honggopati No.3 Rt4/Rw 2 Langenharjo.Skh ___________ (A35653)- 3 DCRI KRYWTI 18-25Th,SMU/Sdrjt U/DdikSbgiAhliKcntkn089673213267 ___________ (A35669)- 2 SOPIR SIM B1,Usia Max 35 Tahun Berpengalaman.Hubungi:726544 ___________ (A35774)- 2 DBTHKAN ADMD3,Mahir Komp Hub: PT.SKL Jl.Sumpah Pemuda 55 Solo ___________ (A35701)- 2 BTH AO SMA,Pglmn,Pny Mtr,Gj TT,Bns,Dtg Wwcr Lgs=BESS FNCE 12Mei,Jl.Slo-KraJaten Sapen/9332099 ___________ (A35773)- 3 LANGSUNG KERJA!! Butuh Cepat 20 Org,SPv,SPG/B,StafPromoP/WSMA/KD3 Tanpa Pengalaman 18-28Th Bw ALmLsgKeJl.SumpahPemuda60,Solo JAm 8-14WIB,Max 1 Mgg ___________ (A35762)- 5 BTH KRY/TI Lulusan SMK/SMA Max 30th Krm Data Diri Hub:087836885454 Bp.Toni ___________ (A35806)- 3 DCR Pa/Pi,Diut SMK Boga,1825Th,Rjn,Sht,Muslim,Tdk Merokok Lmr Aliya Snack Adisucipto 111 Solo ___________ (A35676)- 3 BTH MEKANIK Alrm Audio&Kaca Film,Gaji+Bonus Mnarik.DtgLsg:0271 7970961/085293943677.(N0 SMS) ___________ (A35675)- 3 LPK SUMBER REJEKI/9293951CrBaby bySiter u/By,Blta,OrgSktTrmPddk ___________ (A35788)- 2 BTH MARKETING Pria/Wnt Min.D3, Min21Th,BrpnamplnMnarik,Sopan,Jujur &SukaTantangan,Gaji+Bonus Mnarik: 7970961/085293943677NoSMS ___________ (A35672)- 4 DICR ADM,GRAFIS,Wnta.Hub:Batik Gunawan Design,Jl.Tiga Negeri Laweyan Solo/Tlp:085229390759 ___________ (A35752)- 3 DIBTHKN SALESMNTO/MOTORIS/SPG / M D P s r Trd i s i o n a l u / P ro d k Sweety,Diapers&Softex.Berpglmn.Lmrn Ke:PT.Budimas,Serut Rt4/1 Mojo9 ___________ (A35749)- 4 DICARI SEKRETARIS,Pend.S1 Akuntansi.Hub:0271-7027380 ___________ (A35775)- 2 CR KAPSTER 2Org Wnt Max 30Th. Bpglmn Gj 1Jt H:Kiky Sln 8586248 ___________ (A35712)- 2 DICRI:Bag.Admin,WntUsiaMax.25Th/Mi nD3,Jjr,Dsplin,&TnggungJwb.Bwa Lam Ke CV.TANJUNG HARAPAN, Jl.A.Yani Km 8 Pabelan Kartasura

Lowongan

BU:TROPPER’91 AD,Red,5PT,Full Modif(Harga Nego)Hub:7034545 (A35693)- 2

QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Makanan & Minuman

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

(A35648)- 4 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Mesin

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

DEUTZ AC(Germany)Mercedez Benz.MTU.Kualitas Bagus Dg Bahan Bakar Plg Hemat u/ Industri,Harga Lbh Menarik Dr Penawaran Yg Anda Terima.TrianaBintang(024)3519324/ 3541080.trianabintang.com ___________ (A34998)- 6 JUAL MESINBubut Dll,Hub: Jl.Kanguru Selatan III No.5 SmgTlp.(024) 6708340/081.127 1069 Bisa Kredit 1-2Th,Djamin Murah ___________ (A30002)- 4 TRIANA RENTAL POWER (Rental Genset) Genset Diatas Th.2002 & DrGermany(Heavy Duty),Pengiriman &Perawatan Free Operator B’Pglmn Pilihan Stock Bnyk.Datang & Lihat Sendiri*024-6581760/6585224 ___________ (A34996)- 6 DJ MESIN Pengolah Limbah KertasMnjd Krton Embos(70x80cm)LenkpMesin Pmtong,Pngaduk,Pmroses,Strika Hg.125JtNg.081334182771 ___________ (A35617)- 4 JL.KHSUS Msn Pencetak Bola Plastik Bergaransi H:081329934343 ___________ (A30313)- 2 DIJUAL MESIN Cetak Toko.820 Kndisi Istw.Hub: 081 744 0707 ___________ (A35736)- 2 JL MSN Potong Manual;2,3Jt(Nego), Istw.Hub:0271-2161678 (A35643)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Mobil Dicari

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

MBL DONGKROK Rusak/Pingin Anda Jual/0271-7039048/081548485845 ___________ (A31401)- 2 MOBIL ANDA Mau Dijual? Hubungi= 081329338899,Hrg Terbaik,Cash! (A33234)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Mobil Dijual

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

BURSA KREDIT Resmi Mobil Bekas Satu2nya DiSolo Min’92 Dp Ringan Bng0,8%Pras Mdh&Cpt :9337310 ___________ (A31302)- 3 PANTHER LS’04 Turbo Touring’01; Panther PU’06;Innova G’05;XeniaLI’05; Carry PU(02Box)03,04;SX4 ‘08; L300 PU’02,08;CD120PS’03;CD4 Ban’01;Visto’01/654850 JamKrj ___________ (A35209)- 5 L300 96 Solar Adiputro Asli59JtTotal Assy 92 Istw 57Jt 7096392 ___________ (A35462)- 2 KARNIVALSOLAR’00=75,TtlAssy’93=45, Zebra ST’88=12,Sidekick’95=69, Mazda’89=25,Corona’94=48&84=20, Jeep’64=18,Katana’89=30,wonder’85=20,Colt’78 PU=15/5808335 ___________ (A35118)- 5 G.COROLLA’92=66Jt&Timor DOHC’00 =50Jt Ng,Silv,Istw/081393153015 ___________ (A35498)- 2 XTRAIL’09XT,Tg1,Slvr,KM30Rb, FulOrs,Cat100%,290Jt,H:NikitaFurniture ,Jl.S.Riyadi428,08122753835 (A35750)- 3

JL BMW 318i’97 AB Tg1 Hijau Met,FulVar+TV 65Jt:08122636454 ___________ (A35828)- 2 BMW 318i’92 Abu2Met Antik Dijamin Istimewa,Hub:085725019600 (A35719)- 2

SAFIRA CD 2003 Manual AD Htm Istm Skl Hp 84Jt:7044006 ___________ (A35572)- 2 JUAL RUGI Chev Luv’82PU,ADSiapPakai.Pjk Baru.H:081393765792 (A35790)- 2

XENIA LI Sporty’2006 Silver/Pjk Baru/VR Nego.Hub:08122657013 ___________ (A35255)- 2 NEW XENIA VVTi DP16Jtan PU DP9jtan H:7081912/0811265343 ___________ (A35141)- 2 ZEBRA 1.3 PU’92 Msn Casis Lantai Bgs 21JtNg H:7015467 ___________ (A35575)- 2 DAIHATSU ZL Extra’2004 AC,Tp,Biru, Bagus.Hub:087836636766 ___________ (A35545)- 2 XENIA’04 SILVER AD-E AC Tape Dsb Nego Hubungi:8090652 ___________ (A35431)- 2 TARUNA FGX’05 Ori,Brg Istw,Ful Var, Harga Nego Hub:081903607899 ___________ (A35359)- 2 XENIA Xi Deluxe’2009(AD)Hitam, Istw.Jl.Veteran270Slo.Ph:9126253 ___________ (A35523)- 2 XENIA 15Jtan,PU 9Jtan,MB 11Jtan Terios 21Jtan Hub:PT Astra Daihatsu Klaten 0272-332255 ___________ (A34168)- 3 GRANDMAX 1.5 PU’2010(AB)Biru, Istw.Jl.Veteran270Solo.Ph:9126253 ___________ (A35516)- 2 ZEBRA PU 95 Ors 26Jt Zebra MB 93=23Jt Hub 085.293.116.658 ___________ (A35466)- 2 FEROZA’95,Hitam,AD,Tgn1,Radial,Kond Bgs;55Jt.Hub:08122695262 ___________ (A35412)- 2 ESPAS PU’07 EFi Istw 56Jt Ng,Hub:087836405296 ___________ (A35568)- 2 XENIA VVT-ii DP 13Jt*PickUP 6Jt Hub:7575550/08122689699 ___________ (A30122)- 2 ZEBRA BODYTEC’91 Asli AD,Abu2Met, BodyKaleng,MsnHis081904721199 ___________ (A35475)- 2 BU APV X’05,H,Coklat Md Mtlk,Kaleng Bgs 97Jt H:085293951686 ___________ (A35591)- 2 TARUNA FGX’2002 Silver,AD,Pjk Baru,Brg Bagus,Klng,Trwt:7568936 ___________ (A35551)- 2 OPER KREDITD.GrandMax 1.3Minibus 3,3Jtx36,Trawat:085725517008 ___________ (A30000)- 2 JL TAP DSL’80 Brng Bgs Hrg 27JtNg,Hub:081567676460 ___________ (A35417)- 2 CHARADE’83 Putih AD-B,AC,TP, VR,Istw(12.5Jt)Hub:653150/5856663 ___________ (A35104)- 2 JL CPT Taruna CL UP’01 Awal Asli AD Orisinil 78,5Jt Ng PW PS CL Fotstep Spoiler;08122636105 ___________ (A35577)- 3 ESPAS 1.6’97 Silv,AD/Ors/Klg/Pjk+Ban Br/Msn+KakiOk/44Jt/7504409 ___________ (A35526)- 2 XENIA Li Deluxe Plus’08 AD Tg1 Istw,Km40Rb,FulVar.085229210300 ___________ (A35459)- 2 ZEBRA ZL 2004 AD TgnI Istm Skl Hp 58Jt:7044006 ___________ (A35533)- 2 NEWXENIA UM15JtLuxio8JtTerios2 Jt:Hudi.7036939/081393025999 ___________ (A30515)- 2 XENIA,PICK UP,Angsuran 2,5Juta Hub:Ninik 0271-7561492 ___________ (A35317)- 2 BURUAN BELI Daihatsu Mumpung Belum Naik Hub:Paul 0811265768 ___________ (A30880)- 2 TAFT 92 4X4 Aktif AD Hitam IstmSkl 64Jt.0818252006 ___________ (A35538)- 2 CHARADE CS’87,Biru,AC,CD,VR,Antik, 29Jt.Hub:085786072266 ___________ (A35515)- 2 XENIA DP 15Jt-an PU DP 9Jt-an&Angs 2Jt-an:085867475560/2009498 ___________ (A33275)- 2 ZEBRA PU’91 Biru,AD,Kond Bgs,Msn Oke 18Jt/Ng H:081393846342 ___________ (A35049)- 2 BU CPT Taft96AD Istw64Jt&Feroza 98/99 Independen64Jt02723149788 ___________ (A35582)- 2 TARUNA CSX’00 Merah,AD,Istw, Hub:087836770760 ___________ (A35552)- 2 DAIHATSU CLASY’91,AD 36,5Jt Nego Hub:7907210 ___________ (A35578)- 2 ESPAS 1.3’99,Silver,Pjk Br,An Sdr,Istw Sekali(45/Ng)7039662 ___________ (A35371)- 2 XENIA Li VVTi’07 Hitam Oper Kredit 3,6JtX35 DP17,5:08179471861 ___________ (A35581)- 2 BU ZEBRA Pick UP’94 Pjk Baru Skh,Siap Pakai 22Jt Nego:7021048 ___________ (A35725)- 2 XENIA Li Sporty’06VVTi Istimewa Skali,TgnI,F.Var,Asli AD,DP16JtLangsung Bawa Pulang H:9337318 ___________ (A35831)- 3 TARUNA DresUp Cx05(AD)Biru Mtl,PW,VR,FV,Ist,SptBr,95Jt/3062099 ___________ (A35738)- 2 ESPAS’97 1.3 Mrh AD-C AC TP VR BR Kaleng38JtNegoH:081226993368 ___________ (A35808)- 2 XENIA MATIC 1.3 Xi Deluxe Plus VVti’2009 AB Tgn1 Ist0818250707 ___________ (A35715)- 2 DAIHATSU CLASSY’91 AD Full Var Istimewa/Dpn UNS Solo.9188575 ___________ (A35717)- 2 DAIHATSU TARUNA FGX’06 Jarang PkaiKm23RbHtmMls:081329790417 ___________ (A35649)- 2 ZEBRA ZL Extra’03 Sgt Istw BodyMesin Mulus Hub:0852 3832 7770 ___________ (A35815)- 2 ESPASS PU 2001 AD Cat Ori Dijamin Istimewa.Hub:2095288 ___________ (A35718)- 2 ESPASS’95 Akhr,MerahMet,Bd Klg,Msn Bgs,Ban Br,Istw,36Jt:719379 ___________ (A35548)- 2 ESPASS’95 Silver,AC Dbl Blwr,Istw: Bengkel Jok Krisna,7099466 ___________ (A35766)- 2 GRANMAX PU’11,AD-Solo,Tg1,KM2Rb Msh Plastikan,Msh Baru/7015959 ___________ (A35795)- 2 ESPASS’95,Biru AD,AC,TP,Msn BgsOrisinil/Makam Haji 7568150 ___________ (A35814)- 2 ESPASS STW 97/98 CokltSilvr ADB,Istw,Fvar 36,5Jt 0271 7585485 ___________ (A35689)- 2 XENIAGRANMAX Terios Astra Daihatsu. 0271-5831996/081229745888 ___________ (A35819)- 2 ESPAS SPVAN 1.6 AD AC VRcTP PjkBr Biru S.Pake45,5Jt5821426Soba (A35680)- 2

BU TERIOS’08,Hitam,AD,Istimewa Bgt,Fullvar,145Jt,Hub:7073583 ___________ (A35751)- 2 JL CPT Xenia’04 Li AD,TgnI,Orsnl,Kondsi Bagus Hub=0271-7055929 (A35765)- 2

FORD LASER’93,AD,Pjk Pjg,VR,Audio, CatBaru,Gaul:081225141535 (A34855)- 2

GENIO’94 AD Silver Mtlk,Pjk Br,Klg,Istw,AC Dgn,Int Ors/5877313 ___________ (A35286)- 2 H.CITY’03 Ful Modiv,VR19,Putih,AD Asli,Tg1(118JtNg)=0811285474 ___________ (A35493)- 2 NEW JAZZ’07 MANUAL(AD,T1)Merah, KM 20RB,Bisa Kredit/0816678325 ___________ (A35358)- 2 ALL NEW CITY’09 M/T(AD,T1)Hitam, Spt Br,Bs Kredit/081.126.5309 ___________ (A35357)- 2 JAZZ VTEC’05 A/T(H,Tgn1)New Mdl,Mulus,Bisa Kredit/0817258799 ___________ (A35415)- 2 WONDER 84 AC VR AD-B,25Jt Hub 087.836.941.066 ___________ (A35430)- 2 MAESTRO’93 Injeksi,AC,TP,VR,ADF Hijau Metalik,55Jt,9157715 ___________ (A35477)- 2 H.CIELO;98 (H) Tgn Prtma SilverHrg 89Jt/Nego H:081226262377 ___________ (A35350)- 2 KIJANG SUPER G’96,Abu2,AD, Istw,Hub:0271-7014343 ___________ (A35560)- 2 HONDA JAZZ’S’10,Hitam,AT,AD,Tgn1, Hub:081931760022 ___________ (A35542)- 2 GENIO’94 Hijau Met Istimewa Hub:0271-5807779/7944777 ___________ (A34751)- 2 CITY IDSI’05.Biru,AB,Brg Istimewa.Hub:081329395077 ___________ (A35105)- 2 ALL NEW CIVIC AT’10,Asli AD,Hitam, KM Dikit,Hub:081329950666 ___________ (A35519)- 2 CITY Z’00 Vtec,AT,Silver,Istw, Hub:081393760077 ___________ (A35547)- 2 NEW CRV’04 M/T,Htm,Pjk Br,Tg1, Salatiga,Simp,Tdk Kcw/0818259594 ___________ (A35391)- 2 JAZZ FREED CRV Bng1% DP 10%+Cvr Jog+VKool:5828225/085229001897 ___________ (A34350)- 2 NEW CIVIC VTIS AT’03 Silver,Tgn1, KM36Rb(B)149JtNg/081329632939 ___________ (A35588)- 2 JAZZ KUNING’06 Vtec Sport,AD,Pjk Bru,Matic,VR18 Interior Full Kuning Ori Hub:085647009447 ___________ (A35627)- 3 JAZZ’08 IDSI,AT,Silver Stone,Istw, Hub:0271-7014343 ___________ (A35574)- 2 JL PRESTIGE’89 VIGOR BEL-AP ADA,AudioOrs(40Jt)Ng081225872055 ___________ (A35601)- 2 WONDER’84 PjkBr,Bdy+Msn Istw. 25,5Jt Ng.087736232456/2067139 ___________ (A35275)- 2 “DEALER RESMI HONDA:Jazz,Fred,Bng: 4,28% Unt Trbts,City,CRV,Civic, Odesey,Acord Prs Cpt+BsTT 24Jam Siap 081226300003/7054082 ___________ (A34146)- 4 JAZ IDSI M/T’08,SilverStone,AD,Tg1, Spt Br 0 Spet 149Jt:9107329 ___________ (A33159)- 2 JAZZ IDSI A/T’2004 Hitam TgI, AD,Hub:08122984663/7025726 ___________ (A35563)- 2 WONDER’84 AB,Cklt Md,Klg,Mls,AC, TP,VR,PkaiSdr,Ng,081802537447 ___________ (A35303)- 2 JL GRAND Nova’90Merah,Audio Merah,Ori Lr/Dlm 53.5JtNg,7966636 ___________ (A35602)- 2 JL GRAND CIVIC’90 PjkBr,Audio,TV, Bgs,S.Pakai52JtNg081225872288 ___________ (A35604)- 2 NOVA’89 Biru Met,Bagus,Hrg 46JtNego Hub 2105827 ___________ (A35492)- 2 HONDA-JJES Warna Silver Barang Istw.IDSi,Manual H:08122637212 ___________ (A35404)- 2 JAZZ VTEC’07 M/T,Top Grade(AD,Tgn1) Silver Stone/081226166668 ___________ (A35409)- 2 JAZZ VTECSporty’08 Manual BiruMtlk, KM17rb,Istw H:087836139055 ___________ (A35341)- 2 FREED DP10Jt,JazzDP20Jt-an,CRV DP30Jt-an.Bns VKool/MB-Tech: UniTtnt,Prss Cpt:081329096189 ___________ (A35026)- 3 GRAND CIVIC’91 Abu2 Met,AD-Slo 57JtNg.2161319/081548547715 ___________ (A35429)- 2 JL:HONDA ALL New Jazz At 2008 Akhir Tg.1 Km 25Rb Silver Spt Baru. H.169Jt.NegoH:081329467117 ___________ (A35234)- 3 GENIO’92AD-A A MrhMet.IntOri,Bdy MsnIstw,CD,VR67,5Jt/081329018579 ___________ (A35592)- 2 H.STREAM A/T’04,Abu2Mtl,AD,Istw Jl.Veteran 270 Solo.Ph:9126253 ___________ (A35486)- 2 STREAM’2002 Matic 1.7cc Btl2 Istm Skl Hp 133Jt:0818252006 ___________ (A35530)- 2 JL HONDA LX’88 Akhir B a/n Sdr Bgs Sekali 42JT Ng 081393160200 ___________ (A35667)- 2 WONDER’84/85Mrh 2Pt AD-A VR,AC, TP Msn Bgs 27,5Jt/Ng 08121514893 ___________ (A35698)- 3 STREAM2.00/TBiruMudaMet,2003ADA/n Pembeli=129Jt H:085728664466 ___________ (A35809)- 2 DJL LX’89 AD,AC,PW,PS,TP,Mulus, 46Jt/Ng HP:081548797565 ___________ (A35668)- 2 JL JAZZ’06 Matic(B)Merah Audio, TV,BgsOri(130Jt/Ng)081225872055 ___________ (A35769)- 2 ACCORD’94 Silver,AD Hubungi: 08122977751 ___________ (A35734)- 2 ALL NEW Jazz10(Nik 09)RS M/T ADTgI DrBr,Nopil,Htm Alrm Spoiler Vorklamp SptBr,192,5Jt,2101076 ___________ (A35687)- 3 GRAND LX’91 AD,Hitam,Hrg 55Jt, Hub:085725559496 ___________ (A35706)- 2 JAZZ TYPE S Manual Silver’2009 AD,Tgn1;175Jt Nego.Hub:7020019 ___________ (A35650)- 2 JL NOVA’91 Ungu Metalik,AC,Audio, R16,BrgBgs:5887878/0816594683 ___________ (A35647)- 2 H.JAZZ’04 Hitam(B)Hrg 127Jt Hub:087877034992 ___________ (A35707)- 2 W O N D E R ’ 8 5 A D - B y l 27 J t Nego:087882322591 (A35644)- 2

JAZZ’06 VTEC A/T AD Tg1 Hitam Fulvar Spt Baru.Hub:08122622158 ___________ (A35747)- 2 HONDA CITY Z’02,Silver(B),Istw,Original Hub:081329744478 ___________ (A35710)- 2 JL CIVIC Nova’91 Hitam Asli AD 52Jt Nego Hub:087836596669 ___________ (A35720)- 2 ALL NEW CRV Manual 2008/2009 ADKMBr16Rb100%Istw085229981566 ___________ (A35737)- 2 NEW CITY’2007 VTEC Manual,Silver Stone;162JtNego.Hub:7901600 ___________ (A35659)- 2 JLCPTNewCivicVtisAt’01=108JtSgtIstw/ ADT1/SilverSmoke/FV5865639 ___________ (A35816)- 2 GRAND CIVIC’90Istimewa Skli Gaul, Mwh,VelgMhl,FVar50,5Jt7579627 ___________ (A35823)- 2 JAZZ’06SPORTY Vtech,Htm,Istw BgtKmRendah,Kyk Baru Cuma DP17,5JtLsg Bawa Pulang H:9337310

HARDTOP 81Diesel Turbo 4X4 Nopil Btl2 Sempurna Nego0818252006 (A35569)- 2

CARENS II’2003 Silver,AD,Brg Istimewa(87Jt)Hub:087736164007 ___________ (A35392)- 2 RINGAN LSG Krm ReadyStock,Pride, Picnto,Pregio:Izi,085867479008 ___________ (A35051)- 2 NEW PRIDE,New Picanto,Warna Putih Ready.Sigit Kia:085725141819 ___________ (A35558)- 2 PICANTO’08,OPT 2,Merah,Pjk Pjg Bln 2(95Jt)Hub:085865253117 ___________ (A35703)- 2 KIA SOLODisc2-15Jt+Bns,Pcanto,Sdan, Pride:082137870999/5824826 ___________ (A35817)- 2 CARENT II’04/05,Antik AB,Tgn1,Coklat Muda:96JtNego/08122972323

MAZDA 626’88,AC,RT,BR,PW,PS, Cat,Jok Ori,23Jt=081225141535 ___________ (A34852)- 2 **MAZDA SOLO Pot 5Jtan,DP Rgn, Angs Murah+AudioKit=Adit/7511172 ___________ (A35833)- 2 MAZDA MR’91 AC Dingin,Velg Rac,18Jt Nego,Hub:087736329000 (A35716)- 2

C 230 ‘97 Clasic Mt Hijau MulusKhs Penggemar H:085647269669 ___________ (A35630)- 2 MERCEDESBENZC240Elegance’02Km DkitSilverTgn1Istw,AD,Asli,Interior BgsNg:668970/081329760602 ___________ (A35192)- 3 JUAL 3 UNIT Mercy New E 97,Master Piece’94,300E’92:0818252006 ___________ (A35549)- 2 MURAH MERCY200 Tiger’79 Cat Br AD.Nol Keropos.H:081393765792 ___________ (A35786)- 2 C180’95,AD,Pjk Br,Antik,KM Rdh, Audio Mhl/728578/08159249999 ___________ (A35702)- 2 C200’96 BIRU(AB)VR 19,Sangat Istimewa,Irit(Nego)0271-7091558 (A35691)- 2

(A35731)- 2

PANTHER PU’962.5i,AD,Hitam,Audio, AC,VR15,PjkBaru.081329257979 ___________ (A35483)- 2 PNTHER BOX95 AD,Putih,JualCpt& MrhGreat1.6SEG,Htm,AD69Jt7977445 ___________ (A35590)- 2 PANTHER SMART’2005 Biru SgtBgus,Hub:085647311214 ___________ (A35044)- 2 BU PANTHER Higrade 96 AD Merah Istw H:68Jt Nego:(0271)2083431 ___________ (A35388)- 2 PANTHER LV’02 AB Tgn1 KM 80rb Antik Ful Orisinil;081329078000 ___________ (A35562)- 2 BU PANTHER Royal 96 AD Biru Mtl Bagus 65Jt Nego H:081904504521. ___________ (A35387)- 2 JL PANTHER Touring’02 Abu2 Mtlk Harga 137JtNego.Hub:08156756392 ___________ (A35001)- 2 PANTHER HIGRADE’94/93Ungu Met, AD,ACDbl,VR,BrgBgs59,5Jt7061125 ___________ (A35596)- 2 PANTHER LS’02,AD-Kota,Biru Bagus, Terawat(135Jt)Ph:0271-2183856 ___________ (A35496)- 2 ISUZU PANTHER Royal’97 BiruMet Body Kaleng,Mulus.081904721199 ___________ (A35457)- 2 PANTHER ROYAL’97 AD-F,2500, BiruMtlk(70JtNg)081567940309 ___________ (A34915)- 2 PANTHER PU’02,AD,Tg1 AC,CD,VR, 15 Kondisi Istimewa:02715820087 ___________ (A34861)- 2 JL HI-S SPORTY’97 AD AnSdri 74Jt Nego Orisinil Kaleng08122636105 ___________ (A35567)- 2 PANTHER 97Merah B VR AC 65Jt NgHub.081329025158 ___________ (A35623)- 2 PANTHER TTL ASSY’94 Asli AD Tgn Ke2 HijauIstw Antik087836794000 ___________ (A34847)- 2 HIGRADE SE 96 Tg2 Pjk 1Th Ijo FPredam Trwt Skli 08122976782. ___________ (A35629)- 2 TOTAL ASSY’95Akh.Biru Met,ACdgn. AnSdr,PjkPjg,S.Pake08121537273 ___________ (A35723)- 2 PANTER LS’02Akr,Br Md Mtl,BrgB gsLuarDlm,120JtNg/085747738158 ___________ (A35654)- 2 ISUZU PILIHMobilnya,Byr,Lsg,Bw Plg,ReadyStock.Aditya08562519281 ___________ (A35818)- 2 JL CPT NEW Higrade Th’98/99 Asli AD.Hubungi:0271-7519645 ___________ (A35753)- 2 PNTHR LS’00 Abu2,Kpsl,Klg,PjkPjg,B, BanTbal.113JtNg083873020417 ___________ (A35655)- 2 PANTHER KAPSUL’01,AD,93Jt:Bu Ning. Cisadane14 Gading Kidul Solo ___________ (A35499)- 2 TOURING’02AsliAD-A,CkltSilv,Mulus, BanTebal 138Jt/Ng08122985421 ___________ (A35652)- 2 JLCPT.LV01:94Jt,SgtIstw/AD/RMT/MP3 /RPM/AC/VR/PS/KdtTT5865639 (A35793)- 2

JEEP SJ410’85 Gagah,Antik,F.Modif &Taft’83 Antik,TdkKcw/2148009 (A35393)- 2

(A35239)- 2

PEUGEOT 306 Lemans’96 Silver,Audio, 46Jt Nego.Hub:0271-9106686 ___________ (A35443)- 2 PEUGEOT 405’92,Fulvar,VRI7, Audio,Remote,25Jt:081225141535 ___________ (A34794)- 2 405 STi Th’95,AD-A,Kons Istimewa (42Jt/Ng)Hub:0271-9240051 (A35666)- 2

(A35834)- 2

(A35829)- 3

ATOZ GLX’2004,Asli AD,Abu2 Met,Ors,Brg Istw/0271-7587778 ___________ (A35447)- 2 HYUNDAI TUCSON’06 AT Hitam,AD, Istw,Hub:083866854554 ___________ (A35535)- 2 JL HYUNDAI GETZ’07 Silver,Kondisi SgtBgs,AD,Tgn1,0Spet/9101888 ___________ (A34887)- 2 HYUNDAI TRAJET 2001 Matic Silver TgI Istm Skl 73Jt:0818252006 ___________ (A35553)- 2 ATOZ’03 Silver AD Istw Skl 0Spet, Spt Baru,MilikPribadi.7558449 ___________ (A35481)- 2 HYUNDAI GETZ’05 AD,Hitam,Pjk Baru,Orsn,Istw,Harga Nego:5888801 ___________ (A35437)- 2 TRAJET GLS’01 B,8Seat,Mewah Elegan AC dbl TV DVD 89.5Jt7501309

NISSAN SENTARA’89 AD-D,Cat Ori,Klg,Pjk Pjg,PS,PW,CL,MR/5815806 ___________ (A35579)- 2 PROMO NissanSoloGLvina 172JtDis Gede Bg:4,65%,Xtrail:299Jt;March: 144,8Jt.081393393340/7585081 ___________ (A33664)- 3 OPER KRDT G.Livina SV 2010 Hrg: 55Jt/ Ng.Ang4,7X41(BsTT).5868476

BU TRUK COLT Disel Ban Dobel,AD, Tgn1,Orisnl 58Jt,085293951686 ___________ (A35587)- 2 DUL COLT Diesel Dobel’90,Tgn1, Harga Nego.Hub=081.129.5720 ___________ (A35312)- 2 MITS L300 Box Alm AB’04 Kond Bgs.Hub:7685715/9105999 ___________ (A35242)- 2 COLT DIESEL FE74 Truck Dbl Ban’09, Kuning.Veteran270Slo:9126253 ___________ (A35520)- 2 MITS JOGJA 100% New HrgTermurah BonusTV,Kulkas,MsnCuci0274-2104643/ 081329618441/0878362153387 ___________ (A35280)- 3 ColtT120ss PickUp07Htm(H)49Jt& Futura1.5Delvan04Pth41Jt/7516776 ___________ (A34797)- 2 “BARU”FE 125/110 PS.Bunga 0,5% Utk 4Th.New Pajero 081328760027 ___________ (A35068)- 2 DISKON BESAR=T120SS,L300,Colt Disel Baru:085647359592/2085916 ___________ (A30074)- 2 KUDA DIAMOND Diesel 2003 AD Silver Cat Ors Antik Istw 2151309 ___________ (A35744)- 2 GALANT’01(B)Silver,Pajak/STNK Br,Istw,Jrng Pake,Matic:626175 ___________ (A35444)- 2 GALANT HIU’99 Akhir,Silver TrwtMsn istw,100Jt/Ng:081215152600 (A35757)- 2

NEW G.LIVINA/March DP10%/Angs 3Jtan,Stock Terbts/08122654856 ___________ (A34981)- 2 SUPERPROMONissan,DP18JtBga4,5%/ DiscGede=Joko/085725077755Beda ___________ (A35505)- 2 JL X-TTRAIL’08 ST,KM 30rb,Hitam, Mulus,210jt.Hub:081229855799 ___________ (A34067)- 2 PROMO AWAL Thn G.Livina=172Jt Bns:DVD,LCD+NewSpec,Dp:20%;March (144,8Jt).081393864600/8000978 ___________ (A31093)- 3 NISSAN SOLO.Ready.G.Livina.172Jt DP30Jt.March:144,8Jt.Bnga,4,6% DiscGede:081393811899/2193759 ___________ (A34330)- 3 NISSAN SERENA’99 Biru Abu2 AD, Istw,Hub:0271-5814567 ___________ (A35540)- 2 G.LIVINA 172Jt Disc Besar Bng 4,6%,March 144Jtan/081548637644 ___________ (A31316)- 2 NISSAN LIVINA XR’2008,AB,Vivid Blue,Brg Sgt Bgs/0271-633662 (A35423)- 2

SUZUKI DISC40Jt,PU,ADV,Swift,SX4,Splash/8089322/081329049292 ___________ (A35284)- 2 CARRY STW Pintu Belakang’89/88 Abu2 AD-F FulVar 22,5Jt.7058590 ___________ (A35453)- 2 CARRY PU 97=36,5Jt Carry PntBlk95 =33Jt,Laksana 88 H:7096392 ___________ (A35473)- 2 SZK MBL Baru:Disc5-40Jt KrdtCpt/ Bunga Mrh/5872168/081369762748 ___________ (A32967)- 2 BU:SZK PU’86 Asli AD,T2,Bd+Msn Ist(18,750)085642121363/2136113 ___________ (A35448)- 2 KATANA’91 Putih,AC,AD-KR.anyar (32Jt/Nego) H:0271-7024145 ___________ (A35559)- 2 KARIMUN ESTILO’07/08,Silver,Ors Cat,AD,T1,Pjk Br,Istw/7052500 ___________ (A35363)- 2 ESTEEM’91/92,Putih/Asli AD Tgn1, PwrSter/PW/Mulus/39Jt=7039257 ___________ (A35414)- 2 BALENO’00 AD-Slo,AnSdr,Pjk Br,Silver,FVar(79Jt)Bs Krd/7015959 ___________ (A35517)- 2 ADIPUTRO’94,AD-Asli:Bu Warso. Harjodipuran Rt5/6 Gading Solo ___________ (A35478)- 2 CARY STW’91 Asli AD,Pintu Blkg Hijau Pjk Br.081393110577 ___________ (A35461)- 2 KATANA GX’95,AD,VR,Pajak Baru, AC Dgn Kaleng 47JtNego:9289265 ___________ (A35272)- 2 SUZUKI SX-4 4’08 X Road,AT,Hitam, AD Tgn1,Hub:0271-7997227 ___________ (A35525)- 2 SZK KATANA GX’95 Fulvar TgI AD Asli,Putih,Hrg Nego:08122970788 ___________ (A35585)- 2 FUTURA 1,5PU’2010 Akhir Hitam,Stw Seperti Baru78Jt/Ng 5814729 ___________ (A35434)- 2 DP PU 9Jt-a an,APV/Swift/Estilo 16Jt Wawan/0817255281/5845491 ___________ (A34380)- 2 SZK DP Mulai8JtDisc s/d 40Jt,PP, APV,Swift 2081102/085647176176 ___________ (A33013)- 2 DIJUAL SUZUKI Katana Long 4X4’89 Istw FullVariasi,0271-2109469 ___________ (A35458)- 2 BALENO’2001,Hitam,AD,Barang Istimewa.Hub:085725483642 ___________ (A34869)- 2 SUZUKI SOLO Disc s/d40jt Pros Cpt,DP Rgn+Bns Hub:0271-5853771 ___________ (A33468)- 2 SIDEKICK 97 Drag One,AD,PjkBaru Fvar,75JtNg Hub 7502070 ___________ (A35686)- 2 DIJUAL SZK KATANA’90 AD,Biru,30Jt Nego.Hub:7021857 ___________ (A35656)- 2 KARIMUN’02SlvrTgn1KM60Rb100% OrsSptBr5857151/087836664343 ___________ (A35727)- 2 OPER KREDIT Carry Pu’05,Ori,VR,TP (34Jt)Ang 1,6JtX16.H:8030988 ___________ (A35685)- 2 J.CPT Jimny Spr’84 4X4ADMrhSPai 29Jt02715878217/085647528447 ___________ (A35639)- 2 JIMNY 4X4/WD’84,Semua Aktif, BrgIstw,Hrg Nego.Hub: 7518978 ___________ (A35696)- 2 SZK ADIPUTRO’97 Asli AD,Merah Met,Brg Istw;47.5Jt,Hub:726878 ___________ (A35820)- 2 BALENO’97Silver,VR,Audio, HargaNego H:081225885755 ___________ (A35810)- 2 FUTURA GRV’02,Sgt Istw,ADSolo,An.Sdr,Silver,Fvar/7021358 ___________ (A35742)- 2 BALENO’2000 BrgBagus,AC,Tape PwrStering,WrnaTren82,5Jt/5838677 ___________ (A35825)- 2 JL PICK UP’96/97 Asli AD,Tgn 2 Hitam 1.0(36,5Jt).Hub:7966636 ___________ (A35764)- 2 DJL.VITARA4X4 Th’92(AB)Putih.Hub: Jl.Veteran270Solo.Ph:9126253 ___________ (A35746)- 2 SZK PU 1.0 ‘04/05 Biru AD-C Tg1 Pjk Pjg Bisa Kredit:7052907 ___________ (A35781)- 2 JLCPT CARETA’00:49Jt,SgtIstw/ ADPjkBaru/Fulvar/Kredit.TT5865639 ___________ (A35799)- 2 BU ESCUDO’95,H,Merah,Istimewa, 76Jt Nego,H:081226222140 ___________ (A35671)- 2 CARRY’95/94AD,Hijau,Kond Bagus, Siap Pkai,26.5Jt:085229392276 ___________ (A35777)- 2 JLCPT X-OVER’09,SptBaru/ADtgn1/ Km20Rb/Fulvar/BsKdtTThub:743885 ___________ (A35787)- 2 FUTURA BOX 04 AC Ors,Ban Baru, AD,AtasNama,Nego 08122982070 ___________ (A35694)- 2 BALENO’02/01,Biru Mtl,B-Tgn1, Sgt Istw 85Jt.Hub:2036655 (A35524)- 2

KIJANG LSX’97 Istm Skl.Orisinil Hp 87,5Jt:0818252006 ___________ (A35544)- 2 JL CPT Kijang Kapsul LSX’97 AD 83Jt PwStr AC Dbl TP BR FulVar Body Msn Bgs Klng;08122636105 ___________ (A35571)- 3 TOYOTA STARLET 87 Putih AC TapeVR Istw 32Jt 081329025158. ___________ (A35624)- 2 KIJANG LGX Asli AD,Tgn1 Biru, FullVar,Asal laku.081226041115 ___________ (A35455)- 2 KIJANG STW Th’77 AD Mulus,Siap Pakai Biru 13.5Jt,081329201420 ___________ (A35474)- 2 STARLET’89ISTW,Merah,AC,TP(38.5Jt Nego)Hub:653150/5856663 ___________ (A35107)- 2 COROLLA TWINCAM 1.6 LTD’91 ADSolo,Tgn1,Antik,100%Ors=5855959 (A35554)- 2

DX 83 KHUSUS Penggemar Orisinil Istm Skl Hp 34Jt:7044006 ___________ (A35543)- 2 TOYOTA YARIS’2008,Matic,AB,Tgn1 Merah Hub:0811294919 ___________ (A35452)- 2 *TOYOTA BARU*Avanza,Innova,Rush, Yaris H:5850930/081329030370 ___________ (A33561)- 2 AVANZA E’05 AD-A Sli Smoke Silver, Spt Br(108Jt)TP/081226232354 ___________ (A35288)- 0 KJG NUSA Long Th’90 BR Kaleng Fulvar.52,5Jt Nego.Hub:5800196 ___________ (A35476)- 2 KRISTA DIESEL’99 Biru Sgt Bgs. Hub:0271-825510/085647311214 ___________ (A34761)- 2 LSX Up LGX’97 Diesel AD Tgn2 Istw (93Jt Nego) Hub:081548600741 ___________ (A35531)- 2 LGX 1.8 EFI’2000 Bensin/Biru Mtlk/AC Dbl Nego.H:08122657013 ___________ (A35252)- 2 TWINCAM 1.6 Th’88,AD,Hijau Tua, Istimewa.43,5JtNego.Hub:5873426 ___________ (A35413)- 2 INNOVA V M/T Bnsn’05(AD)Htm, Istmw.Jl.Veteran270Solo.Ph:9126253 ___________ (A35512)- 2 **DEALER TOYOTA:Vios,Yaris,Fortuner, Innova,Avanza,Krdt s/d 5Thn* 082.133.499.788+0271.9195999 ___________ (A34904)- 3 STARLET 1.3 SE’89,Biru,Dijamin Istimewa Hub:2010200 ___________ (A35518)- 2 LGX DIESEL’00 Silver Istw Orisinil Irit Skl Nego.0271-2188787 ___________ (A35464)- 2 **READY STOK APV,Splash,SX4Disk 40Jt 7036166/082136936066 ___________ (A34378)- 2 JL AVANZA G,06 Silver An.SndiriAD, Ori,Nego Hub:087835146668 ___________ (A35635)- 2 COROLA SE’87 Asli AD,FulVar Hrg 35,5Jt Ng Sgt Terawat H:2170084 ___________ (A35494)- 2 GREAT CORROLA,92,AD,PjkBr,FulVar Hrg67JtH:085647139555/8093623 ___________ (A35495)- 2 INNOVA G’05,FV,Istw,AD,Silver,T1, PjkBr/085229497222/7048183. ___________ (A34978)- 2 KIJANG LGX’02,New Model 1.8,Bensin, Asli AD,Istw,H:085725441793 ___________ (A35556)- 2 KJG SUPER 96 AD Mdl Grand TerasByl 62Jt 085642338007. ___________ (A35345)- 2 INNOVA’2005(H)Hitam,Full Var,Bisa Kredit(138Jt/Ng)0816670031 ___________ (A35500)- 2 KRISTA DIESEL 2001 H,Tgn1 Biru Silver 117Jt Hub:7094661 ___________ (A35456)- 2 FORTUNER MATIC’2010Hitam 0Spet, KM9Rb,H,An Sdr,Hb:0271-2181710 ___________ (A35479)- 2 ToyotaRushSilverMtlk,TpG’08Tgn1Istw H:081393843005/081393769883 ___________ (A35614)- 2 JL TYT Kijang’91,FulVar,AC,DblBgs,44Jt Bs TT H:Bu Susi 7580196 ___________ (A35485)- 2 INNOVA G M/T Diesel’2010(AD) Hitam,JlVeteran270 Solo.Ph:9126253 ___________ (A35528)- 2 KIJANG SSX’02(EFI) H,Tgn1,Silver, Orsnl,Istw Skl.081329002163 ___________ (A35467)- 2 JL T.ALPARD’08 ASG,Hitam,AD, 2Angka,KM 15Rb Asli,Langka,Istw, Tak Ada Lawan,Brg Di Jogja HP:600Jt Hub:08122692121 ___________ (A34859)- 4 GREAT COROLA’94,AD,Abu2 Met,Istw (75Jt/Ng)2061863/085728456264 ___________ (A35370)- 2 KIJANG LGX 1.8New Mdl’03 Akh,Biru, AD Tgl:5847308/08164275843 ___________ (A35527)- 2 KJG LSX 1.8’01,Brg Istw,AD,Pjk Msh Lama,AD,BiruMtl/08156703330 ___________ (A35369)- 2 BU SGR KJG Superior’88 Akhir Long AD Merah,TP VR 38Jt/7015744 ___________ (A35016)- 2 **DEALER RESMI TOYOTA**Avnza, Yaris,Vios,Rush,Dll.DP/BngRgn+Discn+ Hadiah.7905811/081329334935 ___________ (A35119)- 3 KJG NASMOCO’90,Fulvar Audio PjkBr,AsliSolo,Istw:7975670/734981 ___________ (A35441)- 2 JL KIJANG Super Station’87 LongAD 29,5Jt Bagus FVar08122636105 ___________ (A35565)- 2 AVANZA G’04&07 VVTi,Silver,AD,Tg1, Antik:5847308/08164275843 ___________ (A35514)- 2 COROLLA’73AD/VR/BR/MsnBgs/Asli Jateng/SiapPk9,5Jt.085725607900 ___________ (A35657)- 2 KIJANG LGX Diesel’01,Silver,An Sndr,Brg Bgs:5818533/0818253083 ___________ (A35726)- 2 KJG KRISTA Diesel 2000 AD Orisinil 100% Istimewa 08122603099 ___________ (A35740)- 2 KJG SPR’92 Ijo 5SpedShortVarGrand ACdbl MlsKlg56Jt081215114445 ___________ (A35813)- 2 TYT VIOS G’03 Asli AD Tgn1,Silver Met H.7021459/081229777688 ___________ (A35537)- 2 SOLUNA BKS Taxi 2002 An Sdr Fulvar Silver 50Jt.H:081226134007 ___________ (A35722)- 2 INNOVA G VVTi 2005 AD Asli Tgn1 Silver 100% Istmw 085229981566 ___________ (A35739)- 2 KJG NSMCLng’88,AC,VR,FV,AnSdr, AD,Abu2Mtl,Ist(46Ng)081329246177 ___________ (A35761)- 2 JL TRUCK Tyt Ju 40 Th’04,Putih AD-1630-RA,Hub:738578 ___________ (A35704)- 2 GRAND EXTRA Long’93 AD,Merah,AC Dbl,VR,TP:7057905/081225850724 ___________ (A35794)- 2 AVANZA G’06 Biru,PjkBaru,AD, 118JtNg,SIP 081329096379 ___________ (A35791)- 2 AVANZA G’05 Plat AB,Tgn 1,Gold, An.Sdri,Istw,Hub:0271-7550079 ___________ (A35772)- 2 KRISTA’02 New Model(AB),TgnI, Silver,Istw,BsKredit.082136517000 ___________ (A35745)- 2 AVANZA G’04(AD),Smoke Silver,Istw,Bisa Kredit.081.5678.50355 ___________ (A35748)- 2 JLCPTKristaDslNewMdl’03/02,Sgt/ Stw/ABTgn1/Fullvar/Kdt.TT743885 (A35821)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Motor Dicari

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

MAU JUAL Motor?Segera Hub Kami Langsung Datang Telp:7506430 ___________ (A31886)- 2 DIBELI SEPEDA Mtr Kondisi Bagus Hrg Paling Tinggi Sgr/7045889 (A33629)- 2


XI

Rabu Wage, 11 Mei 2011 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

Motor Dijual

REVO’10(8,3)SkyWave NR’08(8,5)ZX CW’08(8,5)Smash’05(4,8)Mio CW’09(9,2)Shogun’02(4,5)637460 ___________ (A35394)- 3 JL H.VARIO’07 An Sdri,Kondisi Istw,AD,Hub:0271-8031400 ___________ (A35497)- 2 JL.PULSAR’07(B)180cc,Biru,Bagus,Ban Bsr(9Jt/Ng)Hb:081804547170 ___________ (A35522)- 2 9MOCIN(2)Gren/Smes/Scup/Rc/V75/ C70/Venus/Trnd/BsTT/Krd/5874799 ___________ (A35019)- 2 BU SHOGUN ‘03(5,1Jt) Mulus SidoSabar Hp.081915380253 ___________ (A35334)- 2 THUNDER08=7,8;MegaPro99=7,5; Tigger95=6,6;SpinSRCW07=6,9/636448 ___________ (A35436)- 2 MIO,VARIO’07,Supra’06,08,Juv’04 Shog’02,T1,Trwt,Ors(Ng)2030258 ___________ (A35472)- 2 JUAL SALAH SATU=RX King’98=6Jt Atau Thunder’07=7Jt Hub:591645 ___________ (A35469)- 2 HONDA BEAT’2010 AD-Slo,TgnI,Pjk Baru,Putih,Spt Baru Hub:3070001 ___________ (A35778)- 2 JL MURAH&CEPAT Honda Vario Merah’07 No Cntk,Skh,Istw H:5816878 ___________ (A35697)- 2 JL.SLH 1 Shogun’03Balok Tgn1Pjk Pjg/Grand’96 Dbl:712968/7554848 ___________ (A35730)- 2 YUPITER Z’03=6.5 GL Max’03=5.7 King’01=7 F1 ZR’97=2.9/7039652 (A35728)- 2

Peluang Usaha

BELAJAR METATRADER Pakai Robot,Garansi Profit.Hub:7508844 ___________ (A33393)- 2 JL MSN IsiUlng,RO,Galon26Rb,Tes3M TdkPchTtp=Rp90TisueSgl5800522 ___________ (A31801)- 2 CR BT KRJ Sm Mcm2Pelet&Jl Pkn Ayam&Bbk,BrMurah,Mcm2PknHwn, Bhn Pkn Trnk,Tpg Brs/Jgg/ Ikan/Tlg/ Calcium,Polar,Menir Jgg/Kdlai/ Abon,RotiAfkir,Dll:085723408357 ___________ (A33763)- 5 SUPERMARKET UNGGAS Probiotik Tanpa Kimia:Mlyani Penjualan Ayam Jawa,Mentoq Dan Ayam Bangkok Sehat & Kuat CP:081904526021 ___________ (A35328)- 4 MAU USAHA Swalayan?Hub.081901727827 Rak,Sofware&AlatKasirMurah ___________ (A30701)- 2 DCR:PARTNER Usaha Utk Showroom Mbl,Dana 100-200Jt,Hasil Fifty2,Usaha Sdh Bejalan=087834819636 ___________ (A35228)- 3 JLGPS Tracker Grs U/Keamnan Aset,Mbl,Mtr,Dll,Fitur Lkp:7974888 ___________ (A32490)- 2 AGEN MESIN AirMnmIsiUlang,RO,UV, SparePart:5802033/08151859993 ___________ (A30599)- 2 PAKET USAHA Swalayan Modal 100-370Jt Dijamin Balik Modal.Klik paguvon.co.id Hub:085228069343 ___________ (A31489)- 3 DAPATKN BNTUAN Dana Dr Prgrm CVBKJ.KrmNm&AlmtKe085729524877 ___________ (A33569)- 2 PEMPEK KAISARBthMitra U/WilSlo& Jateng Invs Mli1-3Jtan70244911 ___________ (A35709)- 2 JUAL RM Padang Datuk Bareno Lt630m2 LBang300m2@2Jt/m Plus Bang Peminat Datang LangsungKe Jl.Kartini ByPass WarungKidul Klaten ___________ (A35830)- 4 AKUISI USAHA Sablon Kaos,BB,Jln, Langganan Seumur Hdp.H:8030476 ___________ (A35645)- 2 DJLGROBAKBekas+KmporGas+Tabung Gas3Kg,CcOk U/Ush:085780754623

Pengobatan

HERBAL:KANKER Pydra,Tumor,Tbc, Uci2 Sipilis,Asam Urat T:5861234 ___________ (A30228)- 2 PENGOBATAN ALAT Vital Mak Erot, Uk16-19cm,Bsr,Pjg,Kuat,ThnLama, Jajar,Solo,H:081393779000,NoSMS ___________ (A31890)- 3 PUSAT COSMETIK Obat Kuat&Sex Toys,Viagra USA,Cialis,Plangsing Pmtih Wjh,PmbsrPydra,PeninggiBdn= ”A-Yuan”Jl.Ir.Sutami 65 Jebres Solo:085647559995/7022237 ___________ (A35550)- 5 THERAPY ALAT Vital Ssh Ereksi,ED, Bdn Cpk2,Pinggang Srg Skt: Nanik 085642000102/7941609 ___________ (A35508)- 3 CHONGHUA OBAT Kuat Ereksi 60Th Jos Terbukti TokCer,Vigra Asli 30Butir, Oil Mamba+Vacum Utk BsrPanjang Alat Pria Permanen,OilSpray Special T.Lama Smlman,Kondom Ringduri, VaginRintih,Vibrator,Fatlos B2B1,Pmth Wjh 7Hari Pth,Tinggi Bdn,Gmk Bdn,Pmth Gigi=ORIN Dpn Blpn 117A/085225224242/2016576. www.superjoss.com.krm ___________ (A35323)-10 MANFAAT PROPOLIS:Knkr,Diabts,Drh Tngg,Perut,SrgSkt 083865507529 ___________ (A34790)- 2 PEMBUKA AURA Jeng Ari Monashe u/Semua Masalah:Cinta,Jodoh, Karir,Rmh Tangga,Dll/081.744.1044 ___________ (A32483)- 3 AURA SEXP/W,Ats Krg Gairah,KrgKrs, ED,L.Syhwt,Imptn,Tbh Ukr,Kpthn, Rpet,Prwan Kmbli:0817440144 ___________ (A35589)- 3 THERAPY ALAT VitalNy.SH Bariah BsrPjgImpoten E Dini Mahar350RbTdk Bk Cabang:081575814899 (A35836)- 3

(A35640)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Pembiayaan

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

JL CS-1 1 Htm’08,Ori,Tgn Pertama, Mulus,11Jt Nego,H:08164276802 (A34875)- 2

SUZUKI UANG Muka Sesuka Hati, Angsur300rbuanProsesCptLgsKirim H:7092260/08562992768/800087 ___________ (A33570)- 3 DJL THUDER’2004,Merah,AD-S,6Jt Ng,Hub:08121529403/0271-783414 ___________ (A35632)- 2 BU:SHOGUN SP(Kopling)’05,ADSolo,Merah,Bagus,6.7Jt/7026132 (A35811)- 2

NEW JUPITER Z’2010 Ruji,Pjk Br Merah 10,5Jt.Hub:082136603093 ___________ (A35470)- 2 NEW JUPITER Z CW’2010,Merah,Brg Bgs(10,7Jt/Ng)0271-7569184 (A35771)- 2

RdyStock XeniaDp16jt,Terios,GMax PU,Luxio,Sirion,Disc sd 15jt.Lsg Astra:7817343/081310392191(Agung) OI/1024/03/2011 ___________ NewReadyStock Hyundai I20,I10 Tucson,H1,Avega.DP15% AngsRgn 8523019 diy-hyundai.blogspot.com OI/1024/03/2011 ___________ Xenia Dp12jt,Granmax Dp6jt,Luxio Terios,Disc sd 15jt,Tukar Tambah Ok,LsgAstra:3030197/085729424524 OI/1024/03/2011 ___________ Prestige¿87 Slvr Fulvar.Bngkl AC Mbl Jl Janti Dpn JEC:7148386 OI/1024/03/2011 ___________ Accord Prestige88 Matic,Plat AD CA,Tg3,PjkBln12,Slvrstone,Ori SiapPke,RagatCat,28jt/NG:2655008 OI/1024/03/2011 ___________ Jual Suzuki Cary Thn96 Mrh Bgs Hub. Slamet 0274-8215801 OI/1024/03/2011 ___________ Nissan March Dp15jtan,Promo Trbtas,Sgra Hub.Bayu 081328785074/ 0274-6946106 OI/1024/03/2011 ___________ G.Livina1.5 XV08&Jazz Vtec Top Gread Double AirBag08 AnSndr Full Ori Brg Djmn Istw:6832111 OI/1024/03/2011 ___________ Gelegar Disc Bsr-Bunga DP Kcl 15/17jtan.ReadyStock:GLivina,Xtrail Dll.ANdung:081328088081/6825527 OI/1024/03/2011 ___________ Jl cpt Futura 94 PU htm asli ab pjk baru tgl pakai 35jt/NG mendesak 085729530818 OI/1024/03/2011 ___________ Cek hny Nissan unit ready stok+disc gd+bnus+hrg mengikat DP18jt,krdt sampai 5th H:8287311 OI/1024/03/2011 ___________ Info MblBaru PickUp DP6jtan L300 Intercoler Bunga0%.Proses Cpt Dan Mudah.H:7863818/08562541000 OI/1024/03/2011 ___________ Kjang th81 Body Modif Msn Bgs Siap Pake 25jtNego H.082198022008 OI/1024/03/2011 ___________ NewXenia Dp 14jtan,Terios 05 20jt an,Pu G.Max 6jtan,Minibus 15jtan PrssCpt0274-7460102/0818027460102 OI/1024/03/2011 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Motor Dijual Jogja

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

Telah Dibuka PasarMotor Cebongan JualBeli MotorBekas CashKredit Pas Per4an PasarCebongan 8547972

OI/1024/03/2011 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Peluang Usaha

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

LORET PMBYRAN PLN,TELKOM,JualBeli Pulsa Hub:Sally 081931911211 ___________ (A35122)- 2 JL GALON BARU 27Rb,Grade B.Trm TT Galon Pecah Dgn Yg Baru,Hny 23rb/Galon:0817256087/3050088 ___________ (A33343)- 3 PLS XL,SistmBg,BsNambhMsAktf,Stok Cm1Jt/Bl,Disc50%:087836302536 ___________ (A31231)- 2 PST AIR Isi Ulang&RO Hub:0816676101/2157519/3205756 ___________ (A34845)- 2 METEREI 6rb,Hrg@Rp4.000Min100pc Asli-Baru Sms-Telp 085719337357 (A33543)- 2

BTH DANA CPT?Bng 0,8%an JmnBPKB Mbl/Mtr 8025421/085640102323 ___________ (A30273)- 2 BTH DANA,ProsCpt,BungaRingan,BPKB MblMin90:7034077/085728208677 ___________ (A35283)- 2 BTH DANA s/d 3,5 ?Bga Mulai 0,5, Syrt Mdh Jmn Srtifikt,BPKB,Hub: BPR Gunung Rizki,0271-738566 ___________ (A32818)- 3 DANA CPTBng+1%,TnpPtngan,BPKB Mtr/Mbl.H:7550774/087734806969 ___________ (A34724)- 2 BTH DANA CPT Bng+0,8% Jmn BPKB Mbl/Mtr/Sertf,H=7053312/9103245 ___________ (A30344)- 2 BTH UANG!PrssCptBgMrh=BPR Restu Klten.JlPemudaTgh41(0272)326262/ Jl.Y.Sudarso402Slo(0271)656575 ___________ (A35285)- 3 DANA TUNAI Jmn BPKB Nli’90CairTnp Potongan:7589119/082135605608 ___________ (A31074)- 2 KARTUKREDIT?3%Jl.Padmonegoro19A Gading##0271-7029299/632388 ___________ (A31529)- 2 BTH UANG?BPKB Mobil/Motor/Truk 5807525/081548725353-PastiCair ___________ (A30244)- 2 GESEK TUNAI 2,4%.Pelunasan Kartu Kredit=2,7%.Hub:7913280/853566 ___________ (A33692)- 2 JAMINKAN BPKB Mbl Anda Min’85, Bnga 0,49%/Bln:7058322/08121500120/0271-7048864/7046391 ___________ (A32395)- 3 BTH DANA BPKB Mtr/Mbl Th 90 TnpPot,Bng Ringan Hub 7999362 ___________ (A33957)- 2 BTH DANA Jmn BPKB Mbl/Mtr Min’96 Pot 0% DiJemput DiRmh:7981681 ___________ (A33441)- 2 BTH DANA Cpt,Jmnn BPKB Mtr/Mbl 1Jam Cair,Solo:667606/657650/ Srg:8823496/Gmlg:5802511/Byl:0276 3345227/Kts:2095050/Kra:2095049 ___________ (A30888)- 4 GESTUN/PELUNASAN,Jln.Sutan Sya hrir(TambakSegaran)Ph.660.825 ___________ (A31090)- 2 KREDIT EXPRES Min BPKB Mbl’93 Hub:7574957/081225882695PstCair ___________ (A34059)- 2 GESEK TUNAI/PELUNASAN:Nana Fashion, Jl.Cipto 12B Paragon/Ruko POLTABESManahan,5861068/2165455 ___________ (A32751)- 3 BTH DNCpt,Jmn BPKB Mtr’90 Bng1% Aman,Cpt,Mdh Bs Tk Over7513181 ___________ (A35708)- 2 BTH DANA Tunai BPKB,1 Jam Cair, Tnp Pot:2018554/081329051397 (A35695)- 2

QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Pengobatan

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

VIAGRA USA No.1 Isi 30Btr(Nego) Levitra,Cialis,Lianzan Obt KuatNo.1 Oil+Vacum Pnis,Prangsang P/W, Pnis Vgina Electr+Kondom Duri *Pnggi Plangsing Pmutih W/B Crim Luka,Pmutih Muka&Badan02712009006,0856.4141.6666Jisung Hasanudin 12A Brengosan(Utara Tony Jac-Slamet Riyadi 100m)Solowww.superhandal.com___________ (A33759)-10 TABIB BARIAH Ahli Mngbti Ambeien Tnp Operasi.Jl.Solo-Sragen KM16 Ph:0271-827988/08122982270 ___________ (A33755)- 3 PROPOLIS OBAT HERBAL Multi Manfata Sgr Hub:081393319983 ___________ (A34783)- 2 SHIATSU&SKUPRESURNyaman Tng Prof No+Ruko Beteng BC12/631559 ___________ (A32492)- 2 TALISUKMA,Taklukan Keangkuhan Hati Manusia Tidak Untuk Main2 NoSMS:Khrisna Aji 087836665999 ___________ (A35295)- 3 PUATTHERAPYTradisional/Ejakulasi Dini,Capek2 ED/Memperkeras H:Rahayu/082135219844/9274489 ___________ (A35166)- 3 PIJAT THERAPI Tradisional,u/ED,Capek2, Memperkeras,Lemah Syahwat. Hub:Melly 082134316737 (A35113)- 3

QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Pengumuman

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

PINDAH ALAMAT Kantor Baru P T B R ATAC O / B R ATAC H E M Jl.DR.Radjiman No.457 Laweyan Ska.Telp/Fax:0271-725741,728680 (A34270)- 4 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Penjahit/Konveksi

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

ARJUNA TAYLOR Trima Psanan Jas Exclusiv&SragamKtr Pa/i/5822911 ___________ (A31439)- 2 EFREM DG Trm Psn:Kaos Promosi Pilkada/Kemeja/Srgm/Jkt/5879893 ___________ (A30075)- 2 MJ PRO KAOS Seragam,Promosi, Instansi,Dll,Ready Stock:3101488. ___________ (A34468)- 2 TROPIC BIKIN Kemeja/Seragam/Kaos/ Sablon,No Minimal.Hub:7900800 ___________ (A31645)- 2 CARI PNJAHIT Blm Pglm Jur Busa na YgAkan Lls2011 H:08121525148 (A35428)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Perawatan Tubuh

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

YOGA THAIMassage,Mba Dewi,Panggilan=100Rb No+/0271-2091136 ___________ (A34476)- 2 MILA SPECIAL Massage,Sabar Dan Santai.081226241559 ___________ (A31968)- 2 KEBUGARAN SOLO:Massg,Shiatsu, SPA u/Umum,Disc20%,TmptExotix,Asri, AC,H:711224.BukaJam:09-22.00 ___________ (A31613)- 3 “TOP MASSAGE’From Jkt Rian 081575532880 u/P/W/Pasutri ___________ (A31813)- 2 EXCLUSIVEMASSAGE KesehatanDan KebugaranHub=081548559916Rudy ___________ (A34333)- 2 DIAN MASSAGE TNG Pria Muda Profesionl Byk Pilihan/087836792800 ___________ (A33748)- 2 UTARI&RIZKISpecialMassageDiPnggl/ DTmpt24Jm081393768801/7930189 ___________ (A35138)- 2 PIJAT URUT Therapy Pijat Hubungi:Bu Yuni/085742757878,No Plus ___________ (A33563)- 2 JELITA,VITA,Nova;High Class,Pijat Fresh,Call :087836333389 ___________ (A31787)- 2 *LELAKI* Massage Kusus Lelaki Panggilan /08122649871 ___________ (A34125)- 2 *ESCORT LADIES* Msg High Class (Alin-Chen,Joice)082136696662 ___________ (A32429)- 2 DONA 085229857317 Massage Rolex&Fresh Panggilan 100Rb.Ok.Deh!! ___________ (A35566)- 2 RINA 081215027199 Massage Rilex &Fresh,Exclusive 100Rb,WisEnjoy ___________ (A35561)- 2 REFRESH FAMILY Massage 5X Treatment free 1X!Exclusive,Jl.Kyai Gede Ruko BTC BlokB1 Slo=657009 ___________ (A32018)- 3 PLUTO SPA&Shiatsu,Trad Massage, Sauna,Whirlpool,BodyReflexologi:Ruko SobaSquareJC26/02717998568 ___________ (A32329)- 3 DINDA 082138644997 Massage Rilex&Fresh,Enjoy,Exclusive,Pngglan ___________ (A35783)- 2 LINDA 0271-2 2026898 Massage 100Rb Ita 8004467 Exclusive Enjoy ___________ (A35796)- 2 DESWITA 081229791797 Muda Energik Exclusive,Massage 100Rb ___________ (A35802)- 2 DARA-LL IANA 081229748588 MassageRilex&Fresh Enjoy Panggilan ___________ (A35798)- 2 AHLI MSEG Tng Pria 50Rb Dijamin Puas:087831832875.Llr,Scrub,Dll (A35763)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Percetakan

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

GROBAK FRCHISE,Pin,Kop,Mug,Nota Brosur,MMt,Kaos,Udg 08562812111 ___________ (A33493)- 2 PRINT MMT Print Laser Warna A3+ Paper Plate,Ctk Photo,Ctk Offst: Dona;669147,KH.Dewantoro 14Slo ___________ (A30151)- 3 MMT HIRES 12.500/M;Pin 1500; Mug13Rb,ID Card 2Rb;Krt Nama 15Rb “Natural”.Ph:668128/9100972 (A34793)- 3

Persewaan Mobil

RIO RENTAL.Xenia,Avanza,APV. Hub:0271-8037783/085647006377 ___________ (A33298)- 2 TRUSH TRANS Sewa Mobil Baru,Bisa Bulanan,Tahunan Terios,Avanza,Xenia Dll/8006611/08175497971 ___________ (A30928)- 3 SOLOBARU TRANS Mbl Baru:Innova Avnza,Xenia,APV:7953373/8099969 ___________ (A30362)- 2 CV EMHA TRAN=200/12Jam+Spr,APV ’10,Avanza G,Xenia/0271-8022292. ___________ (A33822)- 2 BUS WISATA Melia Trans AC Seat: 59,48,29,27,New Travelo 12Seat Hub:Toko Roti Mandarin Melia, Tlp:0271-7560629/0271-5803355 ___________ (A34133)- 4 FLORENT=125Rb/12Jam,Avanza G/APV Arena’10 Hub:0271-2185511 ___________ (A33823)- 2 JOSY:ELF,Travelo 13Sit,Inova,Xenia, Avanza=7032592/085740696464 ___________ (A32074)- 2 LARIZ:ELF AC,Xenia,Avanza,Innova Hub:2035333/081329228411 ___________ (A30815)- 2 AS:1OVELLFIRE10/30AlphardTh0810/20MercyTh03-10/10FortunerTh0811/20AllNewCamryTh08-10/Jaguar/ LC/Harrier/Accord/Civic/Pajero/ BMW Dll,H:0813-2939-1717/0815674-1717,LhtMblnyaBaruKomentar. DitempatLain LhtMobilnyaAda/Tdk. LhtHrgnya Mrh/Tdk?LhtThnnyaBnr/ Tdk?Buktikan HargaPasti Lebih Murah10%!Garansi/Uang Kembali ___________ (A35050)-10 JS TRANS:ELF,Pregio,Innova, Terrios,Harga Menarik!!Hub:7040873 ___________ (A32630)- 2 RIZAL TRANS Spesial:Innova 5Jam= 150Rb+Driver Hub:0271-5850865 ___________ (A31627)- 2 LARAS ELF Lux 14/15,AC,DVD,VCD, Ptr,L300,Kjg,PU.Box:5862577 ___________ (A31261)- 2 SOLO RENT:Innova’08,Avanza, APV.Hub:(0271)7033135/8099969 ___________ (A30368)- 2 EXIS=150Rb;Pick-Up,APV,Xenia, LGX,Inova,Travelo/2009209/7052490 ___________ (A31403)- 2 RPM MURAH Travelo-Innova-AvanzaXenia.Hub:7098343/087836263000 ___________ (A30082)- 2 BERKAH RENT=150Rb+Sopir,Sopan, Ramah,Avanza,APV Arena/8096846 ___________ (A33816)- 2 ARI RENT: X-Trail,Terano,Serena, BMW,CRV,Hubungi:081229855799 ___________ (A33997)- 2 RIZA:INNOVA’11(300)Travelo 12Seat, Avanza’09,APV’09,Sedan Temanten +Hias:7048678/081329004411 ___________ (A33326)- 3 PRIMAJAYA 125/12Jam,Avanza,Xenia, APV,Sdn Manten,G Max:9173999 ___________ (A31473)- 2 ELLA RENT=Xenia,Avanza,Innova. APV:0271-7580512/081392129012 ___________ (A34550)- 2 BANYUDONO TRANS:APV,Xnia,Mulai 150Rb Dalam/Lr 5868797/7575413 ___________ (A31824)- 2 ANTARA:ELF’08(15Sit)+Pregio 12Sit, Inova,Avanza:2084773/7654039 ___________ (A31387)- 2 ANANDA TRANS 200rb/12Jam,Avanza, APV,Hub:7010363/08122980729 ___________ (A34462)- 2 INNOVA/APV=100Rb,Menyediakan Jasa Sopir=50Rb/6Jam:Ito/7017407 ___________ (A35362)- 2 NEW TRAVELLO,New ELF,New Xenia. TV,DVD,AC,Murah:081325519355 ___________ (A35354)- 2 SOLO ASIA:Inova,Avanza’2010/2011 Call:081393653000/2060222 ___________ (A31743)- 2 250RB ISTANA APV,Avanza,AC Dobel + Sopir,Hub:0271-5888997. ___________ (A32823)- 2 OTORENT:INNOVA G’11,AVANZA G’11, Xenia Sporty’10,Panther LS’08, +/-Sopir/0271-7969998/855268 ___________ (A30309)- 3 JADI MULYO Trans Xenia 200Rb/ 12Jam.+ Sopir Hub 7031367 ___________ (A31565)- 2 WGI TRANS Avnz,Xenia,Terios,Travelo Dll+/Nospr:5825575/7042020 ___________ (A34007)- 2 GIFACOLOMADU=150/12Jam;Avz;Xenia; Espas,T:7096232/08122653634 ___________ (A33790)- 2 SRAGEN SEKITARNYA Bus Wisata+ Mobil Baru(TV,DVD,Xlusive)Murah! Bisa Sopir Sendiri:08112643343 ___________ (A31202)- 3 ABADI RENTCar 100/6Jam,APV,Avanza Elf H:081567762796/7554572 ___________ (A34029)- 2 BIRU;+/-Sopir,20Rb/Jam,200Rb/ 12Jam,Avnza.Xenia,APV Hub:8090901 ___________ (A35012)- 2 SAHABAT HRG JUJUR,Ramah,Murah, Avanza,APV,Xenia:5858984/7050401 ___________ (A32597)- 2 SALMA TRANS:AVZ,XENIA,APV +/50Pir Hub 8098289/081329714614 ___________ (A32193)- 2 PEGASUS:TRAVELO Br,INV,AVZ,APV, Pant,Xenia,LPS KNC Hub:7053889 ___________ (A31398)- 2 TALIA:XNIA,Avza,Pregio,Audio+VDO, HrgPershbtn.8018048/2054505 ___________ (A33434)- 2 BISA LEPASKunci:Xenia,Avanza,Mobil Baru:08122586434/7056470 ___________ (A34187)- 2 SURAKARTA RENT’200Rb/12Jam+ Sopir,APV,ELF,AVANZA Hub:8007613 ___________ (A34109)- 2 12JAM=150,Xenia,AC,TV,Avanza,Pnthr, ELF Pregio+/-NoSopir7030516 ___________ (A31501)- 2 HAFA TRANS Avanza,APV,Kijang,Truck Box H:7555522/7947000 ___________ (A31871)- 2 GREEN CARRENT :Avza,Xnia’11,LpsKnc 12/24Jm:8094718/081325560300 ___________ (A34160)- 2 MULTICAR LEPASKunci=PU;Travello; APV;Avnz,Inov.5811110/2086000 ___________ (A35245)- 2 PASIFIC TRANS:Xenia,Avanza 24Jam Rp.250Rb:7911158/7999652 ___________ (A32764)- 2 PNSAPV’10;Avanza’10=200;Inova’08/ 09=250;ELF;Pregio;Camry;Alphard= 7072032/7058100/08122624335 ___________ (A31391)- 3 LEPAS KUNCI:Mobil Banyak & Baru, Ready Stock Hub: 0271-9275333 ___________ (A30415)- 2 IKA RENTAL150rb/12Jm,APV/Avnza/ Xenia/PU/Pregio:667931/9327242 ___________ (A30198)- 2 MULIATRANS:APV,Xenia,Hyundai,PU Mulai125Rb/10Jm:5840099/9403950 ___________ (A34023)- 2 BUS WISATA(Bimo,AO,Dll),Pkt Wsta: Amida Tour,727008/08122615849 ___________ (A33900)- 2 GOLDY:APV,Avanza11,Xenia11,Bs Lps Kunci:7569265/081225932161 ___________ (A30933)- 2 LAKSITA RENT Avanza,Xenia,Dlm/Lr Kota,Pkt Event(Nego):7033330 ___________ (A31146)- 2 SM RENT Lps Knc:PU,Travelo,Avz, Picanto H:2059919/081393569191 (A31400)- 2

Persewaan Mobil

LEADER TRAN:Xenia;Avanza;APV/150/ 12Jm:7517365/081226399452 ___________ (A33733)- 2 LISAN RENT:Mulai125/10JmPU,Xenia, APV,Hnyd:5825591/085647236544 ___________ (A34257)- 2 AL-P PACINO RENT:Sw MblBr U Hrian/ Mgg/Blnan:081802591999/7020523 ___________ (A32417)- 2 HAFUZA:APV,Avanza11,Xenia11,Bs Lps Kunci/7567022/08121537584 ___________ (A30934)- 2 ZAIDA:PREGIO,Arya,Avanza,Truk,Forklif: 7012233/7012244/2011338 ___________ (A33394)- 2 RATNA RENT:New+Sopir,Toring,City, Apv,Anvz,Xnia,Inv,Elf:7995048 ___________ (A30115)- 2 HAFAJAYA=150/12Jam,APV,Xenia,Inova, Pant,Terios:7093096/5898358 (A35776)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Playstation

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

AERO PS’02 Antar Jemput 25Rb/Hari Hub:0271-9112800/7052570

(A34873)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Property

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

ANDA PENGUSAHAPROPERTY?Kami Tawarkan Harta Karun Utk Anda Miliki,Aset Luas Bangunan 400m2. Siapa Cpt!Dapat!!0878 1010 1000

(A35123)- 4 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Ruang Usaha

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

DIKONT TEMPAT Ush,Strategis(Rmh Makan)Di Jl.Raya Solo Baru Berikut Isinya Hub:081329007007

(A35364)- 3 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Ruko Dijual

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

RUKO JL.MENCO,Srtgs&Cck u/Usaha T50/57.Bs KPR.SHM Hub 5822611 ___________ (A32485)- 2 DJL CPT :RUKO,Cck U/Usaha,Blk Lt2,Ls.Bang.1000m2,Ls Tnh, 4000M2,Jl.Rya Solo-Jogja KM8,Kltn,Hrg Ng,H:085726107667/9224723 ___________ (A35487)- 4 BU.RUKO+GUDANG,L=400m,Strgs, Sekip Kadipiro.Pgr Jln Bsr/7055578 (A31339)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Ruko Dikontrakkan

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

KONTRAKAN KIOS Bangak 2Jt/Thn Hub.081329464671 ___________ (A35384)- 2 KIOS Jl.Bali Klaten 4X8 kM,Telp,Listr 087836040606/08164220626 (A34786)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Rumah Dijual

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

T30/36/45Hunian Nyaman,Aman,Tepi Jalan.Hub:2183555/2168058 ___________ (A35254)- 2 JL TNH Rmh 75m2 Ltk Rt:01 Rw:04 Ngringo-Jaten Hr:125Jt Ng TpHub:0271826117/02717024991 ___________ (A35344)- 3 TGL 2UNIT GRIYA KUSUMA Triyagan T42/90:150Jt,Mnmls,Clster,Jati, Gypsum,Strgs,Lok.Blkg.Dolog, Jaten Kra:8004560/085725154000 ___________ (A30607)- 4 GENTAN PESONA Bu Lt175 Lb160 2Lantai 395Jt H:085725133339/TP ___________ (A35435)- 2 8 SIAP HUNI T70/193,Keira Bolon, T36/117,T36/139,T36/102 Minimalis FulJati,PgrBesi,SHM,2058448 ___________ (A32914)- 3 JL CPT RMH Lok Jombor Indah L-+ 200M2,Hrg Nego(TP)081225813307 ___________ (A35501)- 2 RMH PURI GADING T58/120=185Jt/ Kav S BangunBlok AJ&AB,H:2028609 ___________ (A35041)- 2 CALYSTA GRAHA WIROGUNAN (Sblh Griya Mahkota)=T30/70 Minimlis, Jln 7m,2Mnt Dr Jl.Solo-Smg,DP 6jt,Angs 700Rb-an,Hub:7563423, 8019222,8015027 ___________ (A33429)- 5 GRIYA KARYA SEJAHTERA 7,Celep Dagen Jaten,T36,2KT,RT Kmd,Dpr Teras Cluster Nuansa Tmn,Free Hotspot,Lok Strg,3Mnt Dr Jl Slo Twmngu&Slo-Srg,3Mnt KePalur Plasa 3Mnt Ke Mal Luwes,DktSklh, UM7Jt, Angs600Rb H:6497699/6497686 ___________ (A34833)- 7 JL RMH Sltn Kampus iHS,50Jt,Ng Siapa Cpt,Dapat!!:082134437623 ___________ (A35261)- 2 JL RMHDiKdpro,LS197,F.Bng,Jati, Nymn,200mDrPlgJglo/085725009800 ___________ (A35183)- 2 “DIJUAL 1 UNIT Apartemen Solo Paragon, Tipe Bronze Blok A 20,Lantai 3,Luas 28,7M,Kosong,Harga Rp.435Jt (Nego),HubungiShinta(08128101479), Senja(08567083852)” ___________ (A30930)- 5 RUMAH SUBSIDI Griya Kratonan 2.Hub:7004400/081329112113 ___________ (A29899)- 2 JL RMH T30/60,T36/80 Dekat UMS IHS Hub:739333/0817255989 ___________ (A31112)- 2 CELESTA PAULAN”Buktikan,Terbaik! 150m Dr Adisucipto.DP 4x8,5Jt.Cas Back 5Jt Clstr,Gate Mwh,Bj Rgn, Duco,SHM:7029736/35/2100548 ___________ (A35534)- 4 DIJUALKOST8Kt/2Km/Dpr,Lt1,Lb150m, Nusukan230Jt:80324244NoSMS ___________ (A34882)- 2 GRIYA ADI SAPEN Rmh Bersubsidi T28 Minimalis,Kav Hub:0271-6498114/08122628067/081321333395 ___________ (A32874)- 3 BU RMH T21/60 Solo Asri Timur Pasar Mojosongo(69Jt)02717037947 ___________ (A33071)- 2 RMH LT130,Fulbang,Banyuanyar, SHM/085229497222/7048183 ___________ (A34997)- 2 CIPTA KARTOSURO,DP 4X2,5Jt, Angs1Jtan Strgs,Akses Mdh,Cluster, SHM.CP:7029736/35/2100548 ___________ (A35539)- 3 CLUSTER GADING Regency Mulai Type 65/120 Hrg 265Jt-an,80% Terjual.Hub:7094690/08122617505. ___________ (A33904)- 3 KEIRA MAKAMHAJI T40/80 DP Bs 6XByr Ang900Rb’an,Cash Back 5Jt Pgr Besi,Minimals,DktKota 2089084 ___________ (A32920)- 3 PURI PERTIWIKts T53/85 Strgs,DktMall Luwes,HrgEknmis,DesainElit,UM0% H:8016577/081567617335 ___________ (A33575)- 3 BERLIAN PERMAI Mulai 70Jt,Dpn SMP2 Mjlb,Strategis.Hub:8026600 ___________ (A35253)- 2 PALUR PRM UNS-VHM,LT94m H100Jt Education Link:085647577046 ___________ (A33596)- 2 DPN POLRES Byl.T36/84,45/102 50/120 Hub:2135883/7932728 ___________ (A30369)- 2 GRIYA NUSA INDAH T30/36/45 Mulai70Jt-an,Strgs:2168058/2183555 ___________ (A35256)- 2 GENTAN/PURBAYAN T30/68=640/Bl Ky Jati,Palur T45/150=1 Jutaan/Bln H:7566046/7946453 ___________ (A30395)- 3 RMH BRT UMS& Assalam T50/80 BsKPR,DPBerthpH:5822611/7653341 (A31282)- 2

Rumah Dijual

JL RMH Jl.Pleret LS114m2,FulBang, 3KT,2KM 260Jt Ng H:2182562 ___________ (A35265)- 2 PINGGIR JALAN RAYA!!!5Menit Ke Pusat Kota Lebar Jalan 8.5m, Teratai Residence,Modern,Minimalis, Exclusif, Cluster,Mulai 180-an Juta Hub:657175/5881680 MggBuka ___________ (A35468)- 5 GENTAN CITRA Indh B-31 Istimewa 70/90,160Jt Ng,Agus 08112641151 ___________ (A35351)- 2 BU,PRM MJ9Dkt UNS CkU/Kos,RT BgnFulMwh&2Lt155J/083865664517 ___________ (A35205)- 2 RMH DKT Masjid,2Lt,F.Bang,Cck u/Usaha,Lkp:9395264/087836490567 ___________ (A33743)- 2 JL MURAH T36/92 Pondok Baru Permai E4 Gentan H:085229929201 ___________ (A34863)- 2 DIJUAL MURAH:Rumah 2Lt 7Kmt. 4kmLt:170MDiRinjaniRaya8AMojosongo, Harga Nego.Hub:08122626201 ___________ (A35072)- 3 PERMATA SERENGAN T50,Lt1&2, Griya Adi Brigif Plr T30-T50,KRA Kota (Tmr Stadion)T50/0271-6498114/ 08122628067,MRKT:081321333395 ___________ (A31894)- 4 T30/T36/T45 Strategis,Tepi Jln Besar (Minggu Buka) Mulai 70Jt.Hubungi:2108483/2084436. ___________ (A35215)- 3 BU RMH PRM Permata Regency ParangJoroB15LT/B=90/70/7500100 ___________ (A35416)- 2 GRAND RESIDENCE Singopuran III Tipe 45/90 Harga:150Juta.Clust er, 2KT,Minimalis,Modern+ACHub:0271729598/085725008614/9504288 ___________ (A31320)- 4 GRIYA ASRI Bonoroto Tipe 55/95 PagarMinimalis176Jt Hub:3022220 ___________ (A33136)- 2 100m DARI JALAN RAYA!!!10 MenitKe Bandara,Lebar Jalan 10m,Exclusif Cluster Modern,Minimalis, Harga Mulai 130-an Juta Hubungi= 657175/5881680 Minggu Buka ___________ (A35454)- 5 GRAND RESIDENCE Gadingan Terbaik Dikelasnya,Desain Spt Tingkat, Minimalis,Jati,Closed Duduk, Keramik 40an,T30 s/d T60 Cukup DP 2Jt, Langsung Punya Rumah,ReadyStok SHM,H:0271-729598/9125980 ___________ (A33881)- 6 RMH UTR 1/4an Gembongan,Sltn IHS Strtgs,T36/80 Bs KPR,DP Berthp 3Bln Hub:9111452 / 5822611 ___________ (A31284)- 3 PERUM MULIA Regency Kadilangu (Utra Bale Padi)T34/74 Tggl 3 Unit(Brsbsdi)T65/75 Tggl 1Unit HrgMulai 94Jt Hub:7581343/590084 ___________ (A34406)- 4 BU RMH LT/LB 36,2KT,1KM,Closed Ddk,krmk,900W,PAM,CatBaru/Puncak Solo i/16Mj9(80Jt)H:9239688 ___________ (A35615)- 3 BU JUAL Rmh Baru DiBwh Hrg Psr Blkg UNS 385JtNg,LT/LB 174m2,3Th Lg DiBeli 450Jt.Siap Penyewa 10Jt/Th Hub:083175000856 ___________ (A35373)- 4 GRAND RESIDENCE Palur,Terbukti Terbaik&Termurah DiSolo,Cluster, Minimalis,jati,Closed Duduk,Harga T30/70=77Jt.T36/80=100Jt,T 45/95 =117Jt.Lok.Sltn.AsramaBrigif. Hub:729598/9125980/9504288. ___________ (A32924)- 6 KEIRA T38/45/60 UM Bs 6X Byr FullJati,Gypsum,Pgr Kell&Pgr Besi Gumpang,7909236/085740074733 ___________ (A32925)- 3 BU RMH BSR,Bgs F.Lkp DpnBalePadi SoloBaru365JtNg.T:08122566397 ___________ (A35621)- 2 JATEN HMLB150 LT108(2LT)3KT,Bsu/ Toko Pam,Tlp,Grs/081802590377 ___________ (A30925)- 2 PERUM GRIYA Langenarjo Blok B5 AC,PAM,150Jt.7094661 ___________ (A35465)- 2 RMH PERUMPlumbon Indah Mjlaban Blok:A14/15(90m2);668836 ___________ (A34987)- 2 TINGGAL2Unit,GriyaMahkota2Windan, T80/100=175JtDanT55/100=150Jt Nego Hub:0271-729598 ___________ (A33665)- 3 GRAND RESIDENCE Ngemplak 2 Kts Trbukti Trbaik Dkelasnya,Brkwltas, Modern,Minimalis T45/100=125Jt, 729598/085725008614/9504288 ___________ (A33669)- 4 RMH KETELAN,TghKota,LT/LB-140/ 185,3KT/KM,2200W,800Jt-630771TP ___________ (A35070)- 2 RMHJL.KUMBANGMORO13Grobagan Danusuman LT200 LB260:668836 ___________ (A34991)- 2 TGL2UNITReadystok,Lok Colomadu, HdpTmr,T33/70KPR400Rban/BlnFlatH7 80037/8091198/7998832/8007436 ___________ (A35223)- 3 T32/60,36/80 Lokasi Blkg PEMDA Skh,Disc.DP.Subsidi KPR=5885177 ___________ (A33861)- 2 RMH LT250,Fulbang,HM,Grs,List, Kleco K.Asem/08172834251/711873 ___________ (A34995)- 2 JL RMH Bsr 14X20 LT480 F.Krmk 5KT,3KM,Ds Giriroto Klodran Ke Utr 5KM(205JtNg)085725507015 ___________ (A35326)- 3 BAMBU KUNING 2 Subsidi KPR,DP7Jt, Cicilan 600Rb-an T30/72,Selatan Kantor Bupati Sukoharjo. 3082424/ 0817253955/08122686070 ___________ (A35264)- 4 JL 1UNIT Apartmen SoloParagon Type Sapire L58(2Kmr)Kosong (575JtNego)H:085740947281 ___________ (A35812)- 3 MUTIARAPURBAYANT45/104,T60/130 T85/156Cluster/2135883/7932728 ___________ (A35780)- 2 PRM GEDONGAN Baru,Type,30,36,45, Discount 50%.Hub:081567640007 ___________ (A35642)- 2 PURIDIRGANTARAColomaduT36/72= 115T45/96=145=2026813/2135883 ___________ (A35713)- 2 DJL RMH Perum Gading Permai 72m2 Ful Bgnan 3KMR,1RG Mkn,1RG Tamu,1KM150Jt(TP)H:081226022888 ___________ (A35699)- 3 GREEN VILLAGE 5 Strgs,Jl Msk 8m,Ruko T32/60 T36/80 T45/90 UnitTerbatas.Hub:2189358/8025314 ___________ (A35679)- 3 RMH PERUMPlumbon Indah Mjlaban Blok:A14/15(180m2);668836 ___________ (A34987)- 2 JL MRH Prmhn Warubumi Di Gentan DP Rp.0,Cclan40-anRb/Hr.Buruan Tinggal 3 Unit,Hub:08122745955 ___________ (A35827)- 3 BU RMH DiPajang LT/LB.114/100 Hubungi=081.744.9101 ___________ (A35797)- 2 PURIRATU 3 Tasikmadu,SPBU Sapen Ke Utr 400m,DP2Jt-an/Angs, Mulai400rb-an,Unit Terbatas,Hub:02715828491/2183472/081567693039 ___________ (A35784)- 4 BU JL MRH Rumah Griya DiGriya 2KT,Grs,Tlp,Nego/081225572369 ___________ (A35807)- 2 LINGK ELIT Gumpang,Ktsra LT.74 LB.60,125Jt,Murah:085725566248 (A35760)- 2

Rumah Dijual

RMH LT214,10Mnt Dr Bandara, Gedongan Clmdu,Ful Bang(IntDlmJawa) TIP,AC:08156562004/081393776656 ___________ (A35641)- 3 RMH HOKI 80m2,Fulbang,Ngronggah DktKonimex135Jt/Ng:081215152600 (A35755)- 2

Serba-sserbi

DICARI KURSI Lipat Krom Bgs.Kywan ALMUKACA Hub:2109060 ___________ (A32502)- 2 TERIMA JASA CHROME,Hardchrome, Galvaniz,Chrome Plastik/7074034 ___________ (A31491)- 2 ACCU JL/BL Grnsi,Antr Jmpt,HrgOke: Fajar Battery:721513/2077840 (A32489)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Service

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Rumah Dikontrakkan

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

DIKONTRAKKAN:Rmh Baru,Dlm Kota,3KT,2KM Griya Mutihan Asri blokB1;25JtNegoPremulungSondakan Laweyan Hub.081393210213 ___________ (A35352)- 4 RMH MWH Jl.SriGunting 5Kerten 5KT,4KM,3AC W.Heater Prbt Lkp.Ccku/ RmhDinasPimpinan/08156702732 ___________ (A35583)- 3 DIKONTRAKANRMHMewahFajarIndah, Min2th,100Jt/ThHub:08122971153 ___________ (A35227)- 2 DIKONT RMH2Lt,4KT,3KM,Dpr,RT: Brujul Jaten Kra Hub:0816678245 ___________ (A35397)- 2 DIKONTRAKAN RMH Jl.Mawar 23 Badran4KT,2KM,Grsi.H:085728125728 ___________ (A35349)- 2 RMH Lt232,F.Bgn,Kleco,K.Asem,HM, List,PAM,Tlp,Grs/085229497222 ___________ (A34993)- 2 CR RMH Kontrakan Di Solo Max 6Jt/Th TP Hub:2026447 ___________ (A35700)- 2 RMH/KNTRJl Kalitan Ry SumberSolo Lkp,400m,22Jt/Th 08156727740 (A35688)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Rumah Dicari Jogja

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

Dicari:Tnh/Rmh Yg Jd Jaminan Bank HUB: SISAN ASRI CATERING 02749100.240/9122.595 maaf TP OI/1024/03/2011 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Rumah Dijual Jogja

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

Rmh Siap pakai LT165 LB155 3kmr 2Kmndi,Grs,Lok Pggr Jl Sonopakis Lor 400jt Nego H6537055 OI/1024/03/2011 ___________ Djl Tnh-R Rmh Lok Blok O Ktmr/Sltn BndrAdisucipto Shm Lt173 Lb224m 2Lnt TnpPrtra H.081227938081 OI/1024/03/2011 ___________ Rmh SHM LT388 LB155 Ldpn20m Lok Stgs Kota.LingkNyaman&Aman HrgNego:0274-9863962,0819863424 OI/1024/03/2011 ___________ jl gudang lt 1402m,lbr muka 53m kontainer msk ada bngunan jl imogiri brt km6 jmbtn ngoto ketimur 200m hook 02747458945 OI/1024/03/2011 ___________ Rumah LT230m Komplit Furniture Gorden,Sidoarum Jl Garuda Hubungi:0274-7414140 OI/1024/03/2011 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Rumah Dikontrakkan Jogja

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

Rmh bru 2kt 1md dpr pgr kliling tepi jl.aspal hal luas tompean tglrejo15jt/th.ng3021789,085643670789 OI/1024/03/2011 ___________ Dikont 3kmr Lkp dg dpr&kMd,lok Kronggahan RW4 h7,5jt/th cck u/ Gdg H:7178944

OI/1024/03/2011 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

SRAGEN

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

DIJUAL CEPAT Rumah Di Margo Asri Sragen 2Lnt Hub:081329036998

(A35418)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

SUKOHARJO

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

JUAL KAVLING Siap Bangun Timur Gor Merdeka Jombor:081226326717

(A35386)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Salon

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

*SALON WINA*Jl. Patimura(Brt Bangjo Dawung/7558443/DcriKapster ___________ (A35580)- 2 “GRIYA LARAS Salon Spa Ladies &Gent SmuaPrwatan Ada Telp782592 (A35600)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Serba-sserbi

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

JUAL 5 MEJA Bilyad Murey Hub:0271-5854145 ___________ (A35595)- 2 JUAL CEPAT 24Unit Alat Fitnes KondisiBaikMinat H:081393142428 ___________ (A35033)- 2 DJL RAK Promo 200Pc,Jenzet 15Rb Watt.Hrg Nego=087836660225 ___________ (A35340)- 2 JL ETALASE Baru Diharga Bekas Kondang Murah:5858534/T.Service ___________ (A33252)- 2 GROSIR,ETLSE! Uk 1m:560,1,5m: 750Rb,2m=870rbReadyStock:8031481 ___________ (A34340)- 2 DICARI ETALASE Almnium Tko/HP Kulkas/AC Brni Hrg Tnggi 5801774 ___________ (A31667)- 2 TERMRH BOLOPecah,Kw Expor,Grosir &EceranDeevaDpnSmpn 9:7027474 ___________ (A32176)- 2 DIJUAL MIXER Roti Kapasitas15Kg Dan Oven Gas Hub:087836724038 ___________ (A35355)- 2 SOLO STONE Fitnes,Trima Pesanan Prod.AltFitnesBrgrnsi/2167479 ___________ (A32075)- 2 DBELI JAM Bks Rolex/Piaget/TAG/ PATEG/Philippe/Dll/085292799997 ___________ (A33323)- 2 Pindah?Brg Kami Beli Dgn HrgPantas& Kontan:7022642/081329665975 ___________ (A32420)- 2 PINDAH KAMI Ambil&ByrTunai,SmuaIsi Prbtn,RmhTgH:7096216/2053634 ___________ (A33937)- 2 JL/BL Bursa Second APSj,Furniture Br/Bks.7027810/081329309003 (A32435)- 2

GANEP SERVICE:Servis Kulkas,Msn Cuci,TV,Dll 24Jam Hub:7505375 ___________ (A33924)- 2 TOPNYA SERVIS,Psg Antena TVRI/ Swasta&Parabola u/TV/LCD Enak Ditonton,Bs LuarKota,Aman:730075 ___________ (A34533)- 3 SURYA JAYA,Service Msn Cuci,AC, Kulkas 2 Pintu,Dll,24Jm/7005885 ___________ (A31721)- 2 KAMERA DIGITAL+Handycam,Servis: Jl.Sutan Syahrir 158 Ph:7552288 ___________ (A32350)- 2 MESIN CUCI Spesialis Servis Hub:7567597 Saya Datang ___________ (A34828)- 2 BENGKEL SPRINGBED,Sofa,Kursi Tamu Dll Hub:736824/2076728 ___________ (A33885)- 2 DAFIT SERVICE:Panggilan Khusus TV/Segala Merk T:730238/7942066 ___________ (A30825)- 2 SERVIS 24 REPARASI M.Jar/Com, D isp,Fan,P.Air,W.Heather,Blender, M.Cuci,L.Es,K.Gas,TV,VCD645110 ___________ (A32226)- 3 SERVISE PGL:TV,PS,Kulkas,Msn ccWtr Heater,Dll,Grns:02717099144 ___________ (A29880)- 2 ALGIS SERVIS TVPanggilan,Murah, Jujur,Pglmn,Bgrs/7049191/612632 (A35677)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Tanah & Bangunan

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

TNH&BGN Ls 1497m2,Jl.Sumpah Pemuda,Dkt UNISRI H:081804555504 ___________ (A35092)- 2 DIJUAL TANAH 3000m,Ada Rumah 24x18m Dua Muka,Tanpa Prntara, Hub:081393767308/082134159497 ___________ (A35090)- 3 JL CEPAT,Tnh+Bgn Ls1000m Jl.Cokroaminoto(Depan YKAB).H:7047559 ___________ (A35438)- 2 JL CPT Tnh Berserta Bgn Letak Strgs Pinggir Jln Raya,Ex Penggilingan Padi(Nego)0271-5808293 (A35678)- 3 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Tanah Dijual

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

POKOH KRANYAR Bbrp Tnh Kav @120m2=35JtHub:8035638/7961148 ___________ (A30066)- 2 DJL CPT TNH KAV Ls.83m/Lbr Dpn 7M2,Lok Solo Banyuanyar,Hrg Ng,Hub:085726107667/9224723 ___________ (A35490)- 3 TNH PKRANGAN+415m,HM,Sragen+ Jati,Diatasnya(75Ng)085229300788 ___________ (A34979)- 2 KRA PAPAHAN,Tnh Kering 2600m & 3000m=250Rb1700m=425Rb.7961148 ___________ (A35038)- 2 JL TNH Ls+100m2(80Jt)Lok Sebelah Selatan BRI Mojolaban Depan SMP Muh Bekonang/087736404784 ___________ (A35402)- 3 KAVLING L100m(35Jt)Badran Laban Mojolaban/Bp.Zubaidi,7519700 ___________ (A33176)- 2 JUAL TP LT 2000M,Di Siwalan Kerten Hrg Ng,Hub:081228899611 ___________ (A35511)- 2 TNH 250M2,Gawanan-Colomadu 165Jt.Hub:085728772288 ___________ (A33791)- 2 TNH 1545 Pucangan Slt STAIN,Dpn PrmKencanaAsri(325/m)0811263826 ___________ (A34908)- 2 JUALTANAHLT3700m@45rb/mKebakramat Kra.Hub:085647427045(TP) ___________ (A35411)- 2 TNHSAMBI3588m2.H:08882717766 TnhSambon150m2.H:081329235977 ___________ (A35356)- 2 TNH 200m2 Di Banyuanyar Dan 310m2DiSawahan.Hub:081225609205 ___________ (A30902)- 2 TANAH 200m Karanganyar Kota 450Rb/m.Hub:085.725.383.898 ___________ (A35432)- 2 TNH SAWAHSHM 2061m Colomadu& SHM 2006m Kartasura;Cck U/Perumahan/Gudang,Strtgs:081225826688 ___________ (A35379)- 3 JL TANAHSHM 171m2 Hrg55Jt Nego Kertonatan Kts Hub:0818253825 ___________ (A35390)- 2 SURUH KARANGANYAR LT2005m2 Pinggir Jalan Besar 220Rb/m:3022220 ___________ (A33135)- 2 BU TNH6800m Ada Singon 650Btg,Dkt Masjid(260Jt/Ng)081393927557 ___________ (A35401)- 2 JL TNHPETORAN LT300m(800Rb/m) TP Cck Tmp Tggl/Kos/08122604014 ___________ (A34024)- 2 1KAV,80m2diPrm GagakSipat,Bandara(500Rb/m2)Nego Hub=7021947 ___________ (A35536)- 2 5 KAV Jln Ry Sidan-Glondongan Polokarto,Hub 0271 2193801 ___________ (A35424)- 2 JL TNH L238m,Bang DiAtsnya Blk TkRoti Subur Jl.Pemuda Dpn Masjid Hidayah Bareng Klt Tgh Hub:0271639543(Sore)/08121527973 ___________ (A33794)- 4 TNH DJLHM 414&303 JlLebar HotMix Brt DLLAJR Wng DlmKotaDr JlRy100m Cck U Ush Neg:081548507665 ___________ (A35035)- 3 TNH KERING HM 700M2 Dekat Lap Papahan Kra Hub:0819677374 ___________ (A34823)- 2 JL CPT&Murah!Kandang Babi/Sapi Ls 400m2,Kebakkramat02717574190 ___________ (A35593)- 2 CCK U/Perumahan/Pabrik Murah LS.1HA,LD56m,Lok:5Mnt Dari Solo Baru(65Rb/M/Nego)081225572369 ___________ (A35801)- 3 KL TNHPek.HM.LS.2100=150JtNego Lok.Jumantoro-Kra=Johan/7999088 ___________ (A35835)- 2 JL TNH KAV 260M2,Lok Wnrj Hrg 275Rb/M,Ng:7021495/08122636454 ___________ (A35824)- 2 TNH 145m Blkg RB Yulita,Sblh AKPER P.Kosala,Solo-Baki/7086288 ___________ (A35756)- 2 TANAH STRATEGIS Banyuanyar Luas100mHrg1Jt/mNego.Hub:7904755 (A35682)- 2 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Tour & Travel

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

L A E N A T O U R S & T R AV E L Umroh, Haji, Ticketing 24 J a m , S i a p D i a n t a r Hub: 0271-780633 (A34999)- 4 QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ Q Q

Variasi Mobil

Q Q QQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQQ

AUDIO ART,Paket Audio Mulai 1JtBisa Kredit/TT Hub:5826388 (A30634)- 2


SOLOPOS

SOLORAYA

XII

Kronik

Rabu Wage, 11 Mei 2011

Tim 5 Museum Radya Pustaka kantongi surat izin

Digagas, wisata air Sungai Bengawan Solo Solo (Espos) Pemerintah Kelurahan Semanggi, Kecamatan Pasar Kliwon, Solo menggagas konsep wisata air berupa urban forest di bantaran Sungai Bengawan Solo. Lurah Semanggi, Agus Santosa, saat ditemui wartawan di sela-sela kesibukanya, Selasa (10/5), mengatakan konsep wisata air berupa urban forest saat ini masih dibuat desainnya oleh seorang arsitek dan pakar tata ruang yang ditunjuk olehnya. Rencananya, konsep wisata air berupa urban forest tersebut akan dilombakan dalam acara yang diselenggarakan Dinas Tata Ruang Kota (DTRK) Pemerintah Kota (Pemkot) Solo. ”Pengajuan konsep dimulai tanggal 1 Mei hingga 6 Juni nanti. Hanya konsep terbaik yang menjadi pemenang dan akan didanai oleh DTRK,” tandas Agus. Gagasan konsep wisata air itu, kata Agus, masih satu program dengan penataan Pasar Klithikan Notoharjo. Menurutnya, rencana pembuatan wisata air berupa urban forest tersebut berada tak jauh dari Pasar Klithikan Notoharjo. q mkd

Terkait status Zaenal Arifin

Masa transisi, DPD PAN belum ambil sikap Solo (Espos) Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (DPD PAN) Solo belum mengambil sikap terkait status Ketua Komisi IV DPRD, Zaenal Arifin, menjadi terpidana kasus korupsi APBD 2003. Zaenal merupakan anggoDok ta DPRD Solo dari PAN. Hal Umar Hasyim tersebut ditegaskan Ketua DPD PAN Solo, Umar Hasyim, Selasa (10/5). Umar mengatakan DPD PAN Solo saat ini sedang menghadapi masa transisi sehingga yang menjadi prioritas program adalah pengaktifan pengurus. ”Kami ini kan sedang dalam masa transisi. Jadi secara umum kami belum bisa mengambil sikap. Apalagi untuk kepengurusan tahun ini, kami juga belum menerima Surat Keputusan (SK) dari Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Jawa Tengah,” tuturnya. Mengenai keputusan Sekretariat DPRD (Setwan) yang menghentikan gaji untuk Zaenal Arifin, Umar menyayangkan hal itu. Namun demikian, sambung Umar, DPD PAN saat ini memilih mengambil sikap menghormati proses hukum yang sedang berjalan. Pasalnya, Zaenal Arifin saat ini masih mengupayakan menempuh peninjauan kembali (PK). Disinggung mengenai surat dari Setwan yang menanyakan status Zaenal, menurut Umar belum ia terima. q aps

Ratusan wayang siap diteliti Solo (Espos) Tim Lima (Tim 5) atau Tim Independen akhirnya memperoleh izin dari Pemkot Solo untuk bisa membawa wayang-wayang koleksi Museum Radya Pustaka Solo ke Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat. l Oleh:

Septhia Ryanthie

Persiapan pun dilakukan untuk membawa wayangwayang dari museum guna dibandingkan dengan wayang-wayang koleksi keraton, Selasa (10/5). Tim Lima sedianya mulai membawa wayang-wayang museum pada Senin (9/5) lalu, namun rencana itu terpaksa ditunda lantaran surat izin dari Pemkot belum diterima tim tersebut. Perwakilan anggota Tim Lima, Bambang Irawan, Komite Museum Radya Pustaka telah mengomunikasikan hal itu kepada Balai Pelestarian Peninggalan Purbakala (BP3) Jateng. ”Saya dapat informasi surat izinnya sudah terbit tadi malam, tapi baru saya ambil di Setda (Sekretariat Daerah-red) pagi ini (kemarin-red). Setelah itu saya dan anggota Tim Lima lainnya segera ke museum untuk persiapan membawa wayang-wayang tersebut ke keraton,” ungkap Bambang.

Dikawal polisi Pantauan Espos, persiapan untuk membawa wayangwayang dari museum ke keraton oleh Tim Lima didampingi tiga staf Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Solo dan petugas Polresta Solo. Wayangwayang yang akan dibawa adalah yang bertuliskan Paku Buwono (PB) X. Wayang-wayang tersebut rencananya akan dibandingkan dengan wayang-wayang koleksi PB X yang dimiliki Keraton Surakarta dari sisi fisiknya. ”Dari 146 wayang yang akan kami teliti, kami bawa 78 wayang terlebih dulu, sisanya setelah selesai tahap pertama ini,” kata Bambang. Anggota Tim Lima lainnya, “Pelok” Trisno Santoso memerkirakan pembandingan wayang Museum Radya Pustaka dengan wayang Keraton Surakarta akan memakan waktu cukup lama. q

Grafis:Rahmanto

& Ya n t o ( S r a g e n , H P 085642174XXX) Usul, parkir di Solo agar diseragamkan tarifnya. Masak untuk parkir di depan Sriwedari Jalan Bhayangkara tarifnya Rp 5.000. & Awin (Nusukan, HP 02717035XXX) Kepada Walikota Solo Bapak Jokowi cq Disnaker, Jamsostek, harap dipantau perusahaan-perusahaan di wilayah Solo, apakah mereka taat/patuh menjalankan Undang-undang Tenaga Kerja. & Woen Tong Tjauw (JL Semeru Barat Utama 19 Tegalharjo, Solo, HP083865055XXX) Osama bin Laden seharusnya ditangkap dalam kondisi hidup, agar tak memancing balasan terorisme di seluruh dunia.

& Kelik (Solo, HP0811284XXX) Buat Saudara Nurul Khawari (pelaku penggulingan rezim Orde Baru Mei 1998). Saya WNI yang tidak tahu politik dan tidak paham angka-angka indikator ekonomi, tetapi saya bisa merasakan bahwa Era Soeharto (dengan segala kekurangannya) secara keseluruhan masih jauh lebih baik dibanding dengan Era Reformasi.

& Muhammad (Karangasem Solo, HP 081329781XXX) Saya melihat acara hiburan yang ditayangkan oleh TV swasta untuk hiburan anak-anak sama sekali tidak mendidik anakanak Indonesia, malah merusak moral anak-anak, lebih baik dilarang ditayangkan.

& Joko (Kartasura, HP 085879160XXX) Sejarah telah membuktikan bahwa kelompok atau golongan apapun yang melakukan makar terhadap NKRI pasti dihadapi dan dihancurkan oleh kekuatan Pancasila. Maka, waspadalah terhadap kelompok atau golongan yang munafik terhadap NKRI.

Lambung tak pernah melilit lagi rs. Wawan Ristiawan (44) merasa sangat tersiksa karena penyakit D maagnya sering kambuh. "Tiap kali kambuh lambung ini terasa ditusuk- tusuk jarum, melilit. Bahkan perut mual-mual dan sering muntah-muntahkeluh warga Jl. Kalijati Raya, Bandung ini. Bahkan, kalau sudah parah, tubuhnya menjadi demam dan sakit semua. Keluhan ini tentu saja sangat mengganggu aktivitasnya. Setiap kali makan pedas-pedas dan telat makan, pasti kambuh. Tiap kali maag kambuh, minum obat maag, lalu reda. Tapi begitu obat habis, kambuh lagi, begitu seterusnya. Namun setelah ia mencoba minum cuka apel Tahesta , ada hasil yang menggembirakan. Lambungnya sudah tak pernah melilit, tak pernah mual dan muntah-muntah lagi. Sejak minum rutin Cuka Apel Tahesta, pantang makan pedas-pedas dan asam. "Sekarang saya lepas dari penderitaan sakit maag, terutama saat puasa," tutur Wawan. Informasi Penjualan : 0271-2152202/ 729214, 085220690072. Solo: Ap 24 Jam

Purwosari 729363, Sukoharjo: Ap.Berkat 7015588, Karanganyar: Ap.Abadi Sehat 645967, Sragen: Ap Dentatama 892984, Delanggu: Ap.Delanggu 552054 Boyolali: Ap.Akrab Sehat (0276) 780046, Wonogiri: Ap.Gajah Mungkur (0273) 325113. K o n s u l ta s i : 0 8 5 2 2 0 6 9 0 0 7 2 , S M S : 75003564, Email: info@tahesta.com, caktahes@gmail.com. Website: www.tahesta.com. Facebook : cak tahes. Iklan

Sembuh setelah ikut tes darah Multicare anya 1 hari H DELANGGU Kamis 12 Mei, BOYOLALI Jum'at 13 Mei, SOLO Sabtu 14 Mei, KARANGANYAR Senin 16 Mei. Tes darah/check up yang diadakan PT. Multicare banyak diminati masyarakat, karena selain biayanya murah hasilnya juga langsung dapat diketahui dan rata-rata cocok dengan kondisi atau keluhan yang dialami, sehingga sangat membantu untuk penyembuhannya. Tes darah kualitatif ini sangat bermanfaat untuk mengetahui kondisi kesehatan Anda baik bagi yang sehat apalagi bagi yang mempunyai keluhan (mudah capai, pegal-pegal, nyeri, sering pusing, batuk-batuk, kesemutan, sering buang air, gatal-gatal, dsb) jangan tunda lagi segeralah ikut tes darah di Multicare untuk mengetahui penyebabnya. Biaya paket promosi hanya Rp.95.000,- sudah meliputi 10

macam : asam urat, gula, kolesterol, trigliserida, gangguan lambung, anemia, liverstress, kualitas darah, sirkulasi darah dan ginjal. Diselenggarakan hanya 1 hari di DELANGGU Kamis 12 Mei di Apotek Henny Farma, Jl.Raya Delanggu 266, Telp.0272-3107298, BOYOLALI Jum'at 13 Mei di Apotek Sunggingan, Jl.Pandanaran No.242 Telp.0276-322703, SOLO Sabtu 14 Mei di Multicare Stock Centre, Jl.Pattimura No.100A Dawung Tengah, Telp.0271-641858 atau 08886788464, KARANGANYAR Senin 16 Mei di Apotek Riyadi Jl.Lawu No.220 Telp.0271- 6499631.Daftar segera karena tempat terbatas (bisa lewat telepon). Melayani juga Tes Kulit Wajah dan Tes Kadar Lemak hanya @ Rp.10.000,- dan menyediakan produk Suplemen/Herbal untuk mengobati keluhan Anda. Iklan

Dwi Prasetya

PEMINDAHAN WAYANG—Guru Besar Pedalangan Institut Seni Indonesia (ISI) Solo, Prof Sutarno, memindahkan wayang Durmagati yang dibuat pada masa Paku Buwono X ke dalam kotak di Museum Radya Pustaka, Jl Slamet Riyadi, Solo, Selasa (10/5). Sebanyak 78 wayang dipindahkan ke Keraton Kasunanan Solo untuk dibandingkan dengan koleksi wayang milik Keraton.

Mangkir, pedagang night market akan ditindak Solo (Espos) Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kecil Menengah (Dinkop & UMKM) Kota Solo berjanji menindak tegas pedagang Pasar Malam Ngarsopuro yang sering mangkir berjualan. Kepala Bidang UMKM Dinkop & UMKM, Vitriaman, saat ditemui di ruang kerjanya, Selasa (10/5), mengaku siap menerapkan peraturan baru yang lebih tegas kepada pedagang. Dipaparkan Vitriaman, pedagang tak boleh berjualan di night market lagi bila absen tiga kali selama dua bulan.

”Aturan itu sudah mulai diterapkan pascapendataan ulang April kemarin. Dalam waktu dekat, kami akan menyosialisasikannya lagi kepada seluruh pedagang,” ujarnya. Menurut dia, adanya sejumlah pedagang yang mangkir berjualan berdampak pada pemasukan iuran yang tak sesuai harapan. Padahal, imbuhnya, pedagang harus membayar biaya bongkar pasang tenda sekitar Rp 1,5 juta kepada Karang Taruna (KT) Keprabon setiap pekannya. “Pedagang punya kewajiban membayar upah KT melalui iuran. Kalau banyak yang bo-

long, akan berat mengkaver pengeluaran operasional sebanyak itu.” Kondisi tersebut, sambungnya, makin dipersulit oleh permohonan anggota KT yang menginginkan kenaikan upah. Ia mengungkapkan, beberapa waktu lalu anggota KT meminta kenaikan upah dari Rp 25.000 menjadi Rp 30.000 per satu tenda. Sebelumya, Ketua Paguyuban Night Market Ngarsopuro, Syafril Pasaribu (bukan Syafril Hasibuan seperti yang diberitakan sebelumnya-red), memaparkan sekitar 20% pedagang masih sering mangkir berjualan. q m99


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.