16 Maret 2013

Page 20

20

Batam Pos, Sabtu 16 Maret 2013

kicauan

@pongkibarata (Pongki Barata) Yg penting dr membeli sebuah gitar vintage selain liat kondisi dan tahun adalah..senar. No senar no sound hihi

@Hanungbramantyo (Hanung Bramantyo) Ngliat anak2 sekolah international di jemput pake alphard ampe menuhin jalan rasanya jadi inget pas SD cuma dihemput becak.

Harris Nizam

buah

bibir Katty Perry

Kontrak Autobiografi Rp 28 Miliar

Katty Perry menerbitkan buku autobiografinya dan sebuah penerbit harus membayar kontrak sebesar Rp 28 miliar kepada penyanyi asal Amerika Serikat tersebut. Autobiografi tersebut bakal f.net diberi judul Part Of Me sama dengan judul sebuah lagu yang dibawakan oleh Perry. Isinya tentu saja mengenai kehidupannya selama ini. Salah satu paling penting ialah mengenai perpisahannya dengan aktor Russel Brand. Keduanya memang sempat menjalani biduk rumah tangga pada 2010 lalu. Sayang, bahtera rumah tangga hanya bertahan dua tahun setelah keduanya memutuskan bercerai pada 2012 lalu. Selain itu, buku autobigrafi tersebut juga bakal memuat mengenai kisah percintaanya dengan musisi John Mayer. ”Katty Perry memutuskan untuk tetap melangkah ke depan dan mengharapkan agar para fans tidak hanya melihat dari satu sisi ketika Russell Brand menerbitkan buku berjudul Booky Wook,” terang sebuah sumber seperti dilansir The Sun. (jpnn)

Tantri Kotak

Terjun ke Dunia Fashion

Selain bermusik, ada kegiatan baru yang tengah dijalani Tantri, vokalis Kotak. Wanita kelahiran 9 Agustus 1989 ini sedang mengembangkan bisnis clothing line yang bekerja sama dengan desainer baru. ”Kerja sama sama desainerdesainer baru. Kita ada salah satu, Dokter M, salah satu PH gitu namanya Loud. Ini salah satu yang aku pake juga,” ujar Tantri. Memang bisnis tersebut baru digeluti Tantri selama dua bulan belakangan, namun menurutnya peminat sudah mulai berdatangan. ”Baru, baru dua bulan tetapi alhamdulillah peminatnya juga sudah banyak,” katanya saat ditemui di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (15/3). Pekerjaan Tantri diakui mudah saja. Dia hanya harus memilah mana yang layak untuk dijual, sedangkan yang mendesain adalah orang lain. ”Yang nge-desain desainer-desainer mudanya, aku cuma approval yang kira-kira cocok (dijual, red),” jelasnya. Berbicara mengenai harga, Tantri menyebut nominal barang yang dijualnya masih manusiawi dan terjangkau untuk kalangan luas. ”Karena saya ingin sekali menghargai karya-karya desainer-desainer muda itu, jadi sekitar 200 sampai 300an (ribu rupiah, red), karena kita bikin limited edition,” ungkapnya. (net)

Menolak Pornografi dan 11 Film Horor Sepanjang 2012 lalu sutradara muda Harris Nizam mengaku telah menolak menggarap sebelas film bergenre horor dan enggan menggarap film berbau porno. ”Saya tidak keberatan membuat film horor, tapi kalau bukan murni horor dan ada unsur xxx (pornografi) saya tidak mau,” kata Harris pada jumpa pers film Hasduk Berpola di Jakarta, Rabu lalu.

Pria berusia 29 tahun ini merasa malu bila harus menggarap film berbau pornografi. ”Jangankan konten filmnya, untuk menyebut judul filmnya saja saya malu,” kata dia. Sutradara film Surat Kecil untuk Tuhan dan Hasduk Berpola ini mengukuhkan dirinya sebagai sutradara yang harus mampu menggarap film layar lebar yang tidak hanya menghibur namun juga harus memiliki unsur edukasi

dan menginspirasi penontonnya. ”Film adalah alat propaganda yang paling ampuh. Sadar atau tidak, penonton bisa berubah akibat menonton film,” kata Harris. Harris yang dinilai mampu memberikan inspirasi bagi kaum muda untuk peduli bangsa ini juga resmi ditunjuk sebagai Messenger of Peace 2013 atau Duta Perdamaian untuk Indonesia oleh Kwarnas Pramuka. (antara)

Fitri Tropica

Bahagia Dapat Peran Serius Artis Fitri Tropica bahagia mendapat peran serius dalam film terbaru yang disutradarai Nia Dinata Runway Dreams. Dalam film pendek berdurasi 45 menit tersebut, Fitri berperan sebagai seorang asisten fashion designer bernama Naira yang selalu salah di mata bosnya. Namun, Naira punya potensi untuk berkontribusi lebih di dunia fashion. Fitri benar-benar tidak melucu di film itu. Ia jus-

tru berperan sebagai seorang perempuan lugu. ”Aku seneng banget Teh Nia (Dinata) melihat sisi lain aku, dan gak maksa aku untuk berperan lucu,” ujar Fitri setelah pemutaran film Runaway Dreams di Jakarta, Kamis kemarin. Dalam film yang menceritakan seluk-beluk dunia fashion itu, Fitri yang merupakan peran ketiga beradu peran dengan beberapa artis seperti pemeran utama model cantik

Karenina memerankan tokoh Jelita, mantan model yang kembali ke dunia modeling setelah melahirkan putra pertamanya. Tokoh kedua adalah Mikaela yang diperankan Atria Loni Hartini, salah satu finalis Fun Fearless Female 2012. Loni memerankan sosok Mika, seorang koreografer baru di dunia fesyen show. Runway Dreams kini bisa juga ditonton melalui situs YouTube. (antara)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.