2 minute read

Valentine day :

Next Article

Perayaan untuk Pacar atau Sahabat?

Tentu di kalangan anak muda, perayaan hari valentine bukanlah sebuah hal yang asing. Hari yang diperingati setiap tanggal 14 Februari itu selalu booming di setiap tahunnya, entah itu dirayakan untuk pacar, sahabat, teman, keluarga, saudara, kolega, dan pihak-pihak lainnya. Kegiatan yang dilakukan pun beragam, ada yang saling memberi cokelat, saling menukar kado, mengadakan party, dan berbagai seremonial lainnya yang hits di kalangan anak muda.

Advertisement

Berbicara mengenai valentine, seringkali kalangan muda merayakannya dengan pacar saja. Padahal, antara pacar dengan sahabat masih menjadi perdebatan tersendiri mana yang perlu dijadikan prioritas. Sebab, pacar belum tentu akan menjadi pasangan hidup kita sementara sahabat akan selalu menjadi teman dalam menjalani hidup kita.

Oleh karena itu, judul diatas bisa menjadi sebuah pembahasan yang menarik. Sebenarnya, perayaan hari valentine ini lebih baik dirayakan untuk siapa sih? Lebih memprioritaskan pacar atau sahabat?

Maya seorang mahasiswa di kampus ternama di Semarang, memiliki perspektif tersendiri akan hal ini. Saat perayaan hari valentine tahun 2023 ini, dia merayakannya bersama pacar dan juga temannya. Bersama pacar dia rayakan secara online karena kebetulan menjalani hubungan LDR. Sementara bersama sahabat, dia merayakannya dengan memberi cokelat dan saling tukeran kado.

Walaupun merayakan dengan pacar dan juga dengan sahabat, Maya berpendapat bahwa sahabat tetaplah menjadi prioritas. Bahkan, perayaan valentine bersama sahabat harusnya lebih berkesan dibanding dengan pacar. “Kalau dibilang milih pacar atau sahabat, aku sih milih sahabat ya. Karena, pacar belum tentu akan jadi pasangan kita hingga tua kelak, dan juga belum tentu hubungan pacaran itu akan berjalan terus. Kita gak tau kapan putusnya. Akan tetapi, kalo sahabat kan gak ada kata putus. Sahabat itu adalah orang yang telah memahami kita, senantiasa menemanin kita baik di masa sekarang dan juga di masa depan, serta sahabat itu adalah mereka yang mau menerima masa lalumu seburuk apapun itu dan berusaha membimbing kita menjadi lebih baik Jadi, seharusnya perayaan valentine ini lebih prefer dirayakan bersama sahabat dibandingkan pacar”, begitu perkataan Maya Tentu saja banyak orang yang pro maupun kontra akan pendapat tersebut, sebab pada dasarnya hal tersebut tergantung perspektif orang masing-masing. Ada orang yang berpendapat bahwa lebih prefer dirayakan bersama sahabat dibanding pacar, namun faktanya lebih sering merayakan dengan pacar. Begitu pun sebaliknya, ada yang lebih prefer merayakannya bersama pacar. Kalo yang jomblo sih tentu saja lebih memilih merayakan bersama sahabat.

Berbicara mengenai valentine, sesuai namanya hari kasih sayang, semestinya perayaan ini dirayakan untuk semua orang yang kita sayang dan kita cintai. Walaupun naskah ini berbicara mengenai merayakan bersama pacar atau sahabat, bukan berarti perayaan valentine ini dirayakan bersama mereka saja. Perayaan valentine bukan hanya sekedar merayakannya dengan pacar ataupun sahabat, akan tetapi dengan semua orang yang telah berkontribusi dalam hidup kita baik itu pacar, sahabat, kolega, terlebih keluarga. Merayakan hari valentine juga dapat dilakukan dengan cara berdoa bersama keluarga, sahabat, dan pacar serta memberi ucapan sayang kepada keluarga, sahabat dan juga pacar. Sebab, perayaan valentine bukan hanya dengan memberi cokelat semata, walaupun memang dengan memberi coklat dapat meningkatkan hormon endorfin yg bisa memicu rasa bahagia secara khusus di hari valentine.

Yohanes 13:34 mengatakan “Aku memberikan perintah baru kepada kamu, yaitu supaya kamu saling mengasihi; sama seperti Aku telah mengasihi kamu demikian pula kamu harus saling mengasihi.” Oleh karena itu, hendaknya kita merayakan valentine bersama orang yang kita kasihi bukan hanya pacar ataupun sahabat, akan tetapi juga keluarga, sahabat, kolega dan bahkan dengan Tuhan. Bahkan bukan hanya di hari valentine saja, kita juga harus senantiasa mengasihi sesama setiap hari seperti Tuhan yang mengasihi kita setiap saat

This article is from: