Edisi Cetak Banjarmasin Post edisi Jumat 30 Desember 2011

Page 1

28

Banjarmasin Post

JUMAT

30 DESEMBER 2011/ 5 SAFAR 1433 H NO. 14503 TH XXXX/ ISSN 0215-2987

RP 3.000

HALAMAN

DEMI KEADILAN, KEBENARAN DAN DEMOKRASI

Pagar Betis Polisi Jebol

luka parah. Diduga dia sudah mati saat tersapu ombak, sebelum terdampar. Pasalnya, kondisi pasir di

SEEKOR ikan paus sepanjang 40 kaki (sekitar 12 meter) terdampar dalam kondisi mengenaskan di Pantai Old Hunstanton, Norfolk, Inggris. Perut ikan yang karena bentuknya mengerikan dijuluki monster itu mengalami

Massa Bakar Rumah Dinas Bupati Kobar PANGKALANBUN, BPOST - Sengketa hasil Pemilukada di Kotawaringin Barat (Kobar), Kalteng kembali diwarnai aksi anarkistis. Kamis (29/12), rumah dinas (rumdin) bupati di Jalan Pangeran Antasari dibakar massa. Sehari sebelumnya, kantor Pemkab Kobar juga dilempari batu sehingga rusak dan kacakaca pecah. Aksi itu dipicu oleh beredarnya rumor tentang rencana pelantikan bupati dan wakil bupati Kobar di Jakarta.

pantai itu tidak berhamburan sebagaimana jika ada ikan besar terdampar. Hingga kemarin, penyebab luka menganga di perut monster itu belum diketahui. Aktivis Penyelamatan Lingkungan Inggris menduga ikan itu terkena peledakan bom yang kerap dilakukan kelompok Read Army Faction (RAF). Pasalnya, sebelum kejadian itu, juga ditemukan sejumlah paus dalam kondisi serupa di Perairan Holbeach. Berdasar hasil pemeriksaan, mereka terkena ledakan bom. (dlm)

Hal 6 kol 4-7

ISTIMEWA/DEWIMUDYAWATI

HASIL PEMILUKADA Sugianto Sabran-Eko Sumarno: 67.199 suara Ujang Iskandar-Bambang Pur wanto wanto: 55.281 suara Putusan MK MK: Memenangkan Ujang-Bambang

DAILYMAIL.JAVIER DELGADO ESTEBAN

Yahya Hilang Diterjang Angin Pelayaran Kalsel Masih Berjalan Normal KOTABARU, BPOST - Cuaca buruk di Perairan Kotabaru kembali menelan korban. Rabu (28/12), nasib mengenaskan dialami Yahya Hasan (48) di perairan tersebut. Pria asal Sulsel itu tenggelam di kawasan Perairan Tanjung Pemancingan, Kotabaru. Hingga Kamis (29/12), keberadaaanya belum diketahui. Hilangnya Yahya me-

nambah panjangnya daftar nama orang yang nahas di Perairan Kotabaru. Sebelum-

nya, sudah 34 orang tewas akibat keganasan alam di kawasan tersebut. Petaka yang dialami Yahya terjadi ketika kelotok yang ditumpanginya terbalik diempas gelombang. Kelotok yang dikemudikan Bahar (39) dan Syamsul (19) itu hendak menuju tugboat Jhoni XII. Hal 6 kol 4-7 RISTA HERNANDI

News Analysis

Forecaster BMKG Banjarbaru

Ancam Tanbu, Kotabaru, Tala MASYARAKAT terutama nelayan di Tanahbumbu (Tanbu), Tanahlaut (Tala) dan Kotabaru harus lebih hati-hati. Dalam waktu dua- tiga hari ke

depan, cuaca sangat buruk. Pengaruh tekanan rendah di perairan selatan Maluku yang menyebabkan pergerakan angin dari Laut Jawa di

atas langit selatan Kalimantan menghilang menyusul terbentuknya siklon tropis. Hal 6 kol 1-3

Jangan Ditiru KH Husin Naparin Lc MA

PRIA yang membakar diri di depan istana negara, Sondang Hutagalung, akhirnya meninggal dunia, Sabtu, 10 Desember 2011.

Ia tidak bisa bertahan, luka bakar yang diderita menyentuh hampir Hal 6 kol 1-3

Lokasi Jatuh Masih Misterius jatuh. Diperkirakan sekitar pekan pertama atau kedua Januari 2012 akan jatuh,” ujar Pakar Riset Astronomi LAPAN, Thomas Djamaluddin, Kamis (29/12).

Januari, Pesawat Rusia Hantam Bumi JAKARTA, BPPST - Track-It milik Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) mendeteksi keberadaan pesawat ruang angkasa milik Rusia, Phobos-Grunt, yang bakal jatuh ke Bumi. “Terpantau masih sekitar 190 kilometer titik terdekatnya dan jarak terjauhnya 250 kilometer. Artinya ini masih dalam proses

Hal 6 kol 1-3

Misi Phobos-Grunt Meluncur: Moskow, Meluncur 9 November 2011 Tujuan Tujuan: Ambil tanah-batu di Phobos Biaya Biaya: Rp 1,5 triliun Wahana ahana: Tanpa awak Berat Berat: 14 ton Bahan bakar bakar: UDMH dan DTO Sifat Sifat: Tahan Panas Puing Puing: Besar-besar Waktu jatuh jatuh: Per tengahan Januari 2012 Lokasi jatuh jatuh: sulit ditebak Pantauan Pantauan: http:// foss.dirgantaralapan.or.id/orbit NET

Kejari Telisik Iuran Sertifikasi Guru

Kita Gabung di Pages BPost Online

LAGI, guru patungan duit agar pencairan dana sertifikasi segera cair. Lhiena Primasatya MENYEDIHKAN banget yaaa.. Padahal aku calon guru,, Nurul Jannah MAU Dapat Duit Harus Ada Pelancarnya. Komentar lain hal 4

BARABAI, BPOST - Berita BPost tentang dugaan iuran uang yang dilakukan para guru di Barabai, Hulu Sungai Tengah (HST), menjadi perhatian tenaga pendidik di Kota Apam itu. Sejumlah guru menghubungi koran ini guna mengatakan juga ikut iuran. Mereka membenarkan pula adanya beberapa koordinator yang mengumpulkan uang sejumlah Rp 325 ribu per orang itu. Menurut para koordinator, selain sebagai ‘vitamin’ agar pencairan dana sertifikasi tidak terlambat, iuran itu untuk memperlancar proses audit sertifikasi. “Demi Allah, saya salah

Tagantar

Ancam Lapor ke Kepolisian satu guru yang diwajibkan membayar iuaran sebesar Rp 325 ribu, yang dikumpulkan secara diam-diam dan

“Jadi jangan takut dimutasi atau dipindah gara-gara membeberkan masalah tersebut” FAKHURRAZZI Ketua FSG HST

rapi oleh koordinator guru SD,” kata seorang guru, Kamis (29/12). Para guru itu mengaku

keberatan disebutkan identitasnya karena takut dimutasi atau dipindahkan tempat mengajarnya. “Banyak guru yang ikut iuran tetapi masih ragu-ragu atau takut bicara. Tetapi jika itu terus terjadi, kami akan melapor ke kejaksaan atau kepolisian,” tegas guru lain. Seperti diwartakan koran ini, iuran dilakukan karena dana sertifikasi September, Oktober, November dan Desember 2011 belum cair. Mereka khawatir keterlambatan pada 2009, terulang. Iuran itu dikoordinasi sejumlah orang yang berbeda di tiap tingkatan. Hal 6 kol 4-7

Mobil Cermin

SI PALUii

Takut Dimutasi Kalau Buka-bukaan

PALUI itu urangnya katuju tatawa, kada suah kalihatan sadih atawa tadangar mangaluh. Tapi sudah labih samingguan ini imbah ditinggalakan ulih gandaknya bulik ka Jawa, Palui rancak kalihatan Hal 6 kol 1-3

- Rumdin Bupati Kobar dibakar massa, Lak ai + Preman maharu-haru, Nang ai Anang Gayam

04:49

12:24

15:51

18:34

19:49

PEMAIN sepak bola dan mobil mewah sudah menjadi pasangan yang jamak. Gelandang Stoke City, Inggris, Jermaine Pennant, tak ketinggalan. Dia baru saja mengecat ulang mobil Aston Martin DBS denganca dan krom warna perak. Sehingga, mobil itu mirip NET cermin karena apa pun bisa tercermin di mobil itu. Publik mengetahui mobil Pennant itu setelah dia mengendarainya saat Natal. Dia sengaja memarkir mobil sport itu paling pinggir di wilayah Nantwich, Cheshire. Sayang, Pennant tergolong sembarangan memarkir mobil. Saat masih membela Real Zaragoza (sebelum dipinjam Stoke), dia memarkir mobil Porcshe miliknya di stasiun kereta lalu ditinggalkan. Karena itu, Pennant kemudian didenda 480 pounds (sekitar Rp 5,7 juta). “Aku terburu-buru saat itu,” katanya. (tsn)

3012/B01


2 Banjarmasin Bungas

Banjarmasin Post JUMAT 30 DESEMBER 2011

Jaringan Nusakambangan Libatkan Polisi BANJARMASIN, BPOST - Berselang dua hari setelah Kapolda Kalimantan Selatan Brigjen Pol Syafruddin mengungkapkan keprihatinan bahwa anggotanya yang terlibat narkoba meningkat, kasus serupa kembali terjadi. Bahkan Briptu Budi Herianto alias Budi (32) yang bertugas di Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polda Kalsel, diduga masuk jaringan peredaran narkoba Nusakambangan. Dibekuknya anggota yang sudah lama mangkir ini tidak berselang lama dari digagalkannya rencana pengiriman sabu seberat 600 gram senilai Rp 1,2 miliar yang dilakukan Syarifudin alias Klawu (42) dan Adi Fariadi (31) yang juga dibekuk pada hari yang sama, Rabu (28/12) oleh jajaran Dit Resnarkoba Polda Kalsel. Saat ditemui di ruang penyidik Budi tidak kuasa menahan rasa malu. Saat jep-

retan dan sorotan kamera awak media cetak dan elektronik mengarah, Budi senantiasa menghindar. “Sudah, sudah, sudah, tidak perlu difoto,” ujar Budi setengah berteriak dari balik tas, Kamis (29/12). Petugas yang memiliki tiga alamat yaitu di Teluk Kelayan Gang Sedatuk Banjarmasin Selatan, Jalan Manggis Gang Sawo, Banjarmasin serta Desa Tabunganen Kecil Batola ini memang terbilang apes. Penangkapan terjadi saat petugas mendapat informasi dari ekspedisi Hakiki, Jalan Nagasari Banjarmasin Tengah, adanya kiriman paket dari Jakarta yang mencurigakan. Rupanya Klawu menghu-

Enam Anggota Terlibat TAK hanya anggota Polda Kalsel yang banyak terjerat kasus pidana. Di Polresta Banjarmasin pun sudah tujuh petugas yang harus dipecat karena melanggar hukum. Kapolresta Kombes Pol Hilman Thayib mengakui kurangnya waskat (pengawasan melekat) dari atasannya. “Kurangnya waskat menyebabkan anggotanya seenaknya sendiri kurang pengotrolan,” ujar Hilman, Kamis, (29/12). Orang nomor satu di Polresta ini menyebutkan hingga saat ini sepanjang 2011 ada lebih kurang 70 kasus dengan pelaku anggota polisi di jajaran Polresta BanjarANGGOTA POLRESTA DIPECAT masin sudah ditindak lanjuti 2011: dan disidangkan. Dipaparkannya, tujuh ang- ■ Briptu Afiat, Sampata Polresta gota polisi yang dipecat itu ■ Bripda. Romahidin, Samapta Polresta kesalahan yang mereka la■ Brigadir Apridoni, Sumda Polresta kukan itu diantarannya, satu ■ Briptu Edi Rusnadi, Samapta polisi terlibat jaringan jambret Polresta dan enam polisi lainnya ter- ■ Briptu Hendry Nariandi, Samapta libat penyalahgunaan narkoPolresta tika. “Semua sudah kita laku- ■ Briptu Bagindas Siregar, Sampata Polresta kan pemecatan dan sekarang sedang mejalani hukum,” ■ Briptu Johansyah, Samapta Polresta ungkap kapolresta.(lis)

bungi karyawan ekspedisi itu dan menanyakan apakah kiriman barang nomor 140 sudah datang. Nah aksi ini telah disadap Dit resnarkoba Polda Kalsel. Kemudian dijawab oleh karyawan ekspedisi itu, bahwa kiriman nomor 140 telah datang. Klawu selanjutnya meminta karyawan ekspedisi untuk mengantar paket tersebut ke alamat tujuan sesuai dengan resi yang ternyata palsu. Rupanya Klawu dan Adi justru menghadang karyawan ekspedisi yang mengantar paket barang itu. Keduanya langsung dibekuk karena mereka mengaku paket tersebut miliknya. Klawu bahkan menunjukkan tanda bukti resi pengiriman barang tersebut. Saat dibuka, polisi menemukan karpet, seprai dan bed cover. Ternyata di dalam bed cover ditemukan plastik warna hitam yang berisi enam paket sabu dengan berat 600 gram. Petugas kemudian mendatangi rumah Klawu di Purnasakti dan saat itulah datang Briptu Budi yang akan membeli sabu. Naasnya saat digeledah, dari dompet dalam tas kecil yang dibawa Budi ditemukan satu butir ekstasi, satu buah sendok sabu, satu buah gulungan kecil kertas alumunium foil. Juga uang Rp 7 juta di saku celana yang diduga untuk membeli sabu. “Budi mengaku jika ekstasi itu miliknya,” ujar pihak Dit Resnarkoba Polda Kalsel melalui Pjs Kabid Humas Polda Kalsel, AKBPAby Nursetyanto. Dari informasi Dit resnarkoba Polda Kalsel, dibenarkan Aby, jika peredaran sabu ini merupakan jaringan Nusakambangan. “Jalurnya Surabaya lalu Jakarta kemudian Banjarmasin. Tidak lewat bandara tapi ekspedisi. Diduga untuk persediaan akhir tahun,” pungkasnya. (kur)

Oknum Ngamar Sempat Pulang

Kompol Toetoes BANJARMASIN, BPOST Jajaran profesi dan pengamanan (Propam) Polda Kalsel akhirnya mengakui kalau jajaranya ada miskomunikasi terkait proses hukuma polisi ngamar di Hotel Tokyo yang terjaring razia tim gabungan, Minggu (25/12) lalu. Setelah sempat mengaku tidak mengetahui, Kasubdit Provost Polda Kalsel,Kompol Toetoes SW, Kamis (29/12) mengklarifikasi sekaligus membenarkan adanya polisi ngamar yang diamankan. “Itu miskomunikasi saja. Memang ada polisi ngamar yang diamankan ketika pekat. Miskomunikasinya terletak waktu itu oknum tersebut dalam kondisi mabuk sehingga langsung dimankan atau ditenangkan di rumahnya,” kata Totoes. Mengenai identitas sang oknum Totoes juga menjelaskan. “Namanya, Briptu Tarigan. Dinasnya di Sat Sabhara Polres Batola dan akan tetap kami proses,” tegas Totoes. Seperti diberitakan, kejadian polisi ngamar, terjadi Minggu (25/12). Tepatnya di Hotel Tokyo satu penyewa kamar yang mengaku anggota Polres Batola diamankan petugas gabungan. Saat petugas masuk, resleting pria bercelana tiga perempat berwarna hijau lumut masih terbuka.(lis)

3012/B02

BANJARMASIN POST GROUP/APUNK

■ Sita Sabu Senilai Rp 1,2 Miliar TUMBANG Sebuah pohon besar di Jalan Meratus, samping kampus STIENas Banjarmasin, tumbang dan menimpa kabel-kabel listrik dan warung, Kamis (29/12). Robohnya pohon ini membuat arus lalu lintas sekitar terganngu.

Rustam Lihat Percikan Api BANJARMASIN, BPOST - Rustam (43) warga Jalan Meratus, hanya bisa memandangi rumahnya yang rusak akibat tertimpa pohon yang tiba-tiba roboh, Kamis (29/10) pagi. Beberapa warga berdatangan bahumembahu memotong pohon tumbang yang menutup jalan ini. Ada yang menggunakan gergaji mesin, dan menggunakan alat pemotong sederhana, dan potongan kayu akasia tersebut langsung diangkut ke motor bermesin. Arus lalu

lintas sementara diarahkan ke Jalan Sekip Lama. Akibat kejadian tersebut rumah yang sekaligus warung bertuliskan H Marmud milik Rustam yang persis berada di seberang Kampus STIENas itu atapnya rusak. Menurut Rustam, malam sekitar pukul 02.00 wita tak ada angin kencang, namun hujan deras menerpa kawasan setempat. “Waktu itu aku di dalam tidur lelap beserta keluarga, tiba-tiba terde-

ngar suara nyaring, ‘duaarrr’. Kami mendadak bangun dan langsung keluar rumah,” kata Rustam. Ternyata, sambung Rustam, pohon akasia besar yang ada di depan Kampus STIENas itu menerpa kabel dan menimpa atap rumah. “Melihat ke atas, ada percikan api dari kabel korslet jelas terlihat. Tak lama kemudian langsung gelap. Aku beserta keluargaku langsung berteduh takut ada aliran listrik di rumah,” katanya.(lis)


Banjarmasin Bungas 3

Banjarmasin Post

JUMAT 30 DESEMBER 2011

E-MAIL: BUNGAS@BANJARMASINPOST.CO.ID

Perkebunan Tetap Dapat Dispensasi BANJARMASIN, BPOST - Tarik ulur masalah dispensasi Peraturan Daerah (Perda) Nomor 3 tahun 2008 tentang angkutan khusus tambang dan perkebunan berakhir. Revisi perda akan disahkan anggota DPRD Kalsel dalam rapat paripurna, Sabtu (31/12) besok. Pembahasan akhir draf revisi Perda digelar di ruang komisi III di lantai IV Rumah Banjar dengan dipimpin Wakil Ketua Pansus Husaini Aliman dan berlangsung tertutup, Kamis (29/12). P Sayangnya, tim asistensi dari Pemprov Kalsel yang dipimpin Asisten II Fitri Rifani, Karo Hukum Sugiono Yazie, Kabid DLLAJ Dishub Kalsel Ramonsyah, Kepala Dinas Pertambangan Ali Muzanie enggan dimintai keterangan. Begitu keluar dari ruang rapat pukul 13.00 Wita, mereka lebih memilih bungkan dan buru-buru meninggalkan wartawan. Dalam Perda hasil revisi ini tidak ada perbuhanan yang menonjol dibandingkan dengan sebelumnya. Bahkan gaung anggota DPRD Kalsel yang ngotot untuk menghapuskan dispensasi bagi angkutan perkebunan yang menjadi akar persoalan revisi Perda itu, akhirnya terkesan

Dispensasi itu diberikan hanya dua tahun, sambil mereka membuat jalan dan pabrik pengolahan sendiri, HUSAINI ALIMAN Wakil Ketua Pansus melunak pasca pertemuan dengan Rudy Ariffin di ruang Ketua DPRD Kalsel Nasib Alamsyah beberapa waktu lalu. Bahkan usai pertemuan tersebut, dengan percaya diri orang nomor satu di Bumi Lambung Mangkurat itu menyatakan semua unsur yang tercantum dalam Pergub nomor 61 tahun 2009 mengenai dispensasi akan dimasukan dalam Perda. Husaini Aliman saat ditanya hasil pemantapan pem-

bahasan draf revisi mengakui kalau pemberian dispensasi bagi angkutan perkebunan masih berlaku selama dua tahun sejak disahkan Perda hasil revisi tersebut. Kesepakatan pemberian dispensasi tersebut dengan alasan untuk menjaga stabilitas perkebunan sawit di Kalsel ini, agar tetap aman dan investor tidak goyah. Karena dalam jangkan waktu dua tahun tersebut, mereka diwajibkan membuat pabrik dan jalan sendiri. “Dispensasi itu diberikan hanya dua tahun, sambil mereka membuat jalan dan pabrik pengolahan sendiri,” terangnya. Lebih lanjut, politisi asal Partai Amanat Nasional (PAN) itu mengatakan, untuk perusahaan yang memiliki lahan seluas 3.200 hektare diwajibkan membangun pabrik pengolahan sawit sendiri. Sedangkan untuk angkutan tambang batu bara dan biji tidak diperbolehkan melintas kecuali dalam bentuk briket dan untuk memenuhi keperluan industri maupun rumah tangga seperti pabrik mie yang keperluannya tidak banyak. “Seperti pabrik mie boleh saja melintas, tapi tetap dengan izin dan pengawasan petugas,” tandas Husaini Aliman. (coi)

Beri Surat Peringatan pada Tiga THM ❐ Buka di Malam Hari Besar Keagamaan BANJARMASIN, BPOST Setelah sempat mengaku tidak tahu dengan beroperasinya Tempat Hiburan Malam (THM) pada hari besar keagamaan, akhirnya Dinas Kebudayaan Pariwisata dan Olahraga (Disdbudparpora) Kota Banjarmasin memberikan surat peringatan SP I dan SP II kepada tiga pengelola THM. Surat bernomor 556/1149/Disbudparpora/XII/ 2011 yang dikeluarkan pada 28 Desember 2011 itu memberikan SP I kepada pengelola THM Hotel Banjarmasin Internasional (HBI) dan THM PT Kharisma Inti Mitra dan SP II untuk Pengelola THM Blue Atlantic. Menurut Kadisbudparpora Kota Banjarmasin, Noorhasan Sonang, sebelumnya pengelola THM beralasan jika pada Natal kemarin misa berlangsung hingga pukul 22.00

wita, sehingga beroperasinya THM, tak mengganggu kekhusuan malam Natal. Namun berdasar SK Walikota Banjarmasin Nomor 15 Tahun 2007 Tentang Jam Operasional Tempat Hiburan Malam di Kota Banjarmasin dan Perda No 9 tahun 2011 tentang usaha penyelenggaraan kegiatan hiburan dan rekreasi Pasal 6 ayat (2), ayat (3) dan Pasal 17, berisi larangan beroperasi pada malam hari besar keagamaan, mereka dinyatakan melanggar. “Tetap melanggar Perda malam keagamaan apapun,” ujarnya, Kamis (29/12). Mengenai pemantauan Disbudparpora, Noorhasan berkilah mereka memang tak melayangkan surat. Sebab, hal tersebut sudah jelas tertuang dan diketahui oleh para pengusaha THM. Peraturan tetap berlaku, selama belum dilakukan revisi. “Ini me-

rupakan peringatan. Jika tiga kali maka akan dicabut izin operasionalnya,” ujarnya. Mengenai SP I yang dilayangkan ke HBI, Manajer HBI, Eri Sudariman tidak berkomentar banyak. Menurutnya pihaknya mengaku salah dan akan mengikuti peraturan yang ada. “Ya kita ikuti. Memang kita salah,” ujarnya singkat. Sementara Manajer Blue Atlantic, Didin mengatakan pihaknya hanya mengikuti THM-THM besar yang ada di Kota Banjarmasin. Karena THM-THM besar tersebut buka, pihaknya pun ikut buka. Mengenai surat peringatan, dia mengatakan akan bertanya ke pengelola THM lainnya. “Kan semua buka, mereka buka saya juga buka. Saya tanya yang lain dulu,” ujarnya melalui pesan singkat.(dia)

BANJARMASIN POST GROUP/APUNK

DIBERSIHKAN - Dinding bangunan Pasar Harum Manis, Banjarmasin, dibersihkan dengan dipoles cat baru, Kamis (29/12). Warga mengharapkan bangunan ini tidak mengikuti pasar lainnya yang akhirnya dibisniskan dengan dibranding sejumlah produk.

Pemadaman Bergilir Keluhan Terbanyak BANJARMASIN, BPOST - Krisis energi yang menyebabkan sering terjadinya pemadaman berglir di wilayah Kalsel, membuat perusahaan listrik negara itu menempati rangking teratas menjadi sorotan dan keluhan masyarakat. Para warga mengeluhkan berlarut-larutnya penyelesaian pembangunan pembangkit unit 3 dan 4 di Asam-asam. Hal itu disampaikan Kepala Ombudsman Kalsel, Nurkhalis Majid dalam siaran pers laporan akhir tahun kinerja lembaga yang dipimpinnya, Kamis (29/12) sore. Menurutnya dari banyaknya laporan yang masuk tersebut, pihaknya melakukan investigasi dan menemukan fakta di lapangan bahwa pembangunan PLTU

tersebut tidak mendapatkan kepastian. Lebih lanjut dia menjelakan, lembaga yang mendapatkan sorotan paling banyak berikutnya adalah PDAM di semua kabupaten dan kota, kemudian RSUD Ulin Banjarmasin menyangkut pelayanan yang jauh dari sikap ramah. Berdasarkan hasil monitoring ke sejumlah RSUD kabupaten dan kota, Ombudsman menemukan fakta tentang terbatasnya tenaga medis yang dimiliki rumah sakit. Ini berpengaruh terhadap layanan, kurang tersedianya obat di apotik rumah sakit menimbulkan biaya tinggi bagi masyarakat tidak mampu. Pelayanan pembuatan sertifikat tanah yang menjadi otoritas BPN, dengan banyaknya laporan menyangkut seng-

keta luas tanah, sertifikat hilang, tumpang tindih kepemilikan hak atas tanah, pembatalan sertifikat secara sepihak. Berdasarkan data akumulatif laporan masyarakat yang ditindaklanjuti secara formal, hingga akhir tahun 2011, instansi yang paling banyak dikeluhkan adalah Pemerintah Kabupaten dan Kota sejumlah 41 laporan (Dinas Pekerjaan Umum, Dinas Pendidikan, Kepala Sekolah, B2TPM, dll) dan diikuti Pemerintah Provinsi sebanyak 14 laporan (Dinas Pekerjaan Umum, Dinas Pendidikan), instansi vertikal seperti BPN, kepolisian, pengadilan sebanyak 21 laporan, instansi di bawah kementerian 4 laporan dan BUMN/BUMD 9 laporan dan sisanya lain-lain.(coi)

Serahkan Bantuan bagi Suaka Ananda BANJARMASIN, BPOST Menutup perayaan Natal Bersama PNS, TNI/Polri dan masyarakat Kristiani di Gedung Sultan Suriansyah, panitia kegiatan menyerahkan

hasil kolekte umat kepada Yayasan Suaka Ananda Bpos sebesar Rp 12.074.300. Secara simbolik sumbangan diserahkan Ketua Panitia, Bambang Surodjo kepada

HUMAS BPOST GROUP/M RIZKY P

SUMBANGAN - Pembina Yayasan Suaka Ananda Bpos HG Rusdi Effendi AR menerima sumbangan hasil hasil kolekte Natal Bersama PNS Polri TNI dan Masyarakat Kalsel 2011.

Saldo Akhir 29 Desember 2011 1000

Panitia Natal bersama PNS, TNI/Polri dan masyarakat

508.564.710 12.074.300 520.639.010

Pemimpin Umum BPost Group, HG Rusdi Effendi AR disaksikan Gubernur Kalsel, H Rudy Ariffin, Danrem 101/ Antasari, Kol Inf Komaruddin Simanjuntak, Kakanwil Kemenag H Abdul Rahim dan tamu undangan. Diungkapkan Bambang, pemberian sumbangan tersebut sebagai salah satu wujud dalam berbagi dan kepedulian sesama dalam perayaan Natal. “Bantuan ini semoga bisa bermanfaat, sehingga bisa membantu masyarakat yang memerlukan uluran tangan, terutama bagi anak-anak, melalui yayasan Suaka Ananda,” jelasnya. Dalam perayaan Natal bersama, acara tersebut juga dimeriahkan kehadiran Delon, Sissy Idol dan Maria Shandy. Delon mengungkapkan masyarakat Banjarmasin cukup ramah. “Karena itu saya harapkan masyarakat Banjarmasin juga bisa ciptakan kedamaian buat Indonesia,” jelasnya. Adapun Sisy, yang memiliki nama lengkap Cecilia Dwi Hapsari dan merupakan Finalis Indoensian Idol 2006 itu mengaku kehadirannya tersebut merupakan pengalaman pertama. “Ini adalah pengalaman pertama saya tampil di Banjarmasin. Ini menjadi kesan bagi saya, semoga nanti bisa kembali ke sini,” ungkap Sissy.(gep) 3012/B03


4 Kampusiana

Banjarmasin Post JUMAT 30 DESEMBER 2011

Ayo gabung di page BPost online LAGI, sejumlah guru di beberapa daerah di Kalsel terpaksa patungan duit agar proses pencairan rapelan tunjangan sertifikasi mereka segara cair. Dhë Sâzå Knp bisa spt itu?perlu diselidiki lbh dalam tuh Haddy Quryzaan Fenomena yg terjadi di suatu instansi tdk luput dari penyalah gunaan kewenagan, disini harus ada penindak lanjuti trdp kasus ini, spy tidak pernah terjadi lagi,,,, sekitar sejam yang lalu SukaTidak Suka Yulianti Safitri Kok sertifikasi pake makelar? Kenapa bisa begitchu? Membingungkan Ombust Arifin Sudah sering terlambat menerima diminta patungan lagi oleh oknum yg menawarkan jasa, apa lupa bahwa kita pandai membaca/menulis karena jasa guru. Jangan cari kesempatan disaat mereka (guru) mengharapkan titik keringatnya. ekitar sejam yang lalu SukaTidak Suka

Bibie NaqMff Ynkkgajlazztpegokielabizz Aduh kasian bgt guru” ya, ,msa untk pncairan dana aja pke patungan, gak sesuai dgn, ,jasa mereka, Ayief Cacciotore Der Bavarian Wah... msalah apa lagi sih... gimana nti saya udah jd guru pns... Hadji A’ang Dua Tujuh Wah. . Wah. . . Wah. . Bagaimana bisa hal sprti tho trjadi. . Disdik harus sgra brgerak mnylidiki smua ini. Adv Syaprudin Laupee Sungguh perihatin sikap guru” skrg hanya ingin mendapatkan sertifikasi hrs melalui makelar bgmn ntr hasil didikannya gurunya aj bgtu tdk mendidik... Julian Perez Cape dehhhh...

Annastaqim Bin Sulaiman Jabeer Kasian para guru, masa harus patungan.. . Imanuddin Al Alaby Itu hnylah soal kebiasaan, karena udah biasa pake makelar makanya buat pencairan itu pun pake makelar juga, embel2nya sih makelar, tp kalo makelarnya orang dalam sama saja dgn uang pelicin kan kalo ga pake uang, pencairannya malah terkesan sulit, ya.. itulah INDONESIA. Dini M’boy Da Silva Kesian’ny ... Knp kd gajih para pejabat DPR aj nang d’potong gajih’ny .. Dodi Alfayed Begitu sakitnya jadi guru...mohon dinas pendidikan jangan hanya diam, selidiki dan cari siapa makelar dan siapa yang menerima duit tersebut...dan buat guru jangan dibiasakan patungan duit hanya buat nyogok Bima Spensix SlaluCria Kasihan ae...harus patungan..?Untuk proses pencairan rapelan tunjangan sertifikasi mereka segara cair?Segera di cair Supaya Duit nya bisa untuk PUlkam..?Akayyyy Haliez Awe Biasa pengen tahun baruan gag ada duit, jd duit para guru pahlawan tanpa tanda jasa yg d tunda, dasar tikus-tikus kantor tengik!!! Azwar Anas Al-farizi Konspirasi mafia pendidikan. Bahrie Nobon Bila status ini ditayangkan besok, ada aparatur yg berwenang yg berhak menangani “ketidakberesan” ini kemudian diam saja, maka sesungguhnya dia tlh berbuat salah besar dan tdk menyadari bhw neraka itu “SUPER HOT”. Riezky AzZaliiea Mauliida Ada cl0 yg k0ropsii zW’ jd kd cair to duit’y

3012/B04

Luthfiari De’Fitri Tragis...sadis... Ika Ramadani Masalah itu harusnya diketahui oleh pihak menteri pendidikan. Agar diselesaikan dg baik dan tdk merugikan Swiest Boyst Makanya jgn Lewat Makelar. . Udah saatnya kebiasaan Bodoh indonesia ini di Kubur, dwit sertifikasi itu ntar utk beli makanan kalian, kalo mendapatkannya aj dgn cra belakang, tdk baek lah yg kau makan

Semangat Ikuti Penyuluhan BAGI sebagian mahasiswa, mengikuti penyuluhan justru menambah semangat kuliah. Lewat kegiatan ini mereka belajar berbicara di depan publik dan menerapkan ilmu yang diperoleh di kampus. Sebagaimana dilakoni beberapa mahasiswa yang tergabung dalam Forum Manajemen Edukasi dan Spiritual (Medis) Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan (Stikes) Muhammadiyah Banjarmasin dan Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim (KAMMI) Komisariat Banjarmasin. Beberapa anggota aktivis kedua organisasi ini, Selasa (26/12) lalu sore menggelar penyuluhan tentang perilaku hidup bersih (PHB) di Musala Nurul Ibadah, RT 1 Kelurahan Alalak Selatan, Kecamatan Banjarmasin Utara. Kegiatan mereka disambut antusias warga setempat. Puluhan anak-anak dan lanjut usia (lansia) begitu antusias mengikuti penyuluhan dari awal sampai akhir. Fokus penyuluhan mereka adalah tentang pentingnya cuci

“Inikan sama saja mentransformasi pengetahuan yang aku dapat di kampus ke warga. Otomatis materimateri kuliah lebih menancap di ingatan,” NIDA HARDIYATI Anggota Forum Medis

tangan dan gosok gigi. Selain menjelaskan pentingnya kebiasaan kedua kegiatan itu, warga juga diajak mempraktikkan bagaimana mencuci tangan dan menggosok gigi yang baik dan benar. “Cuci tangan kedengaran-

nya sepele, tapi ini bagian terpenting dalam perilaku hidup sehat,” ujar Nida Hardiyanti dari Forum Medis Stikes Muhammadiyah di hadapan warga yang menghadiri kegiatan penyuluhan. Dijelaskan mahasiswi semester lima jurusan Keperawatan S1 ini, hampir semua benda yang kita pegang ada kumannya. Nah, kalau tidak terbiasa cuci tangan terutama saat hendak makan bisa menyebabkan penyakit. “Mulai dari sakit gangguan pencernaan, saluran pernafasan, bahkan sampai sakit yang serius seperti cacingan. Makanya, mari kita mulai hidup bersih dari hal kecil dulu,” ujar Nita mantap. Kepada kru Kampusiana, Nita mengaku selalu tertarik saat diaulat menjadi tenaga penyuluh. Sebab katanya, melalui cara itu dia justru bisa semakin ingat pelajaran yang disampaikan dosen di bangku kuliah. “Inikan sama saja mentransformasi pengetahuan yang aku dapat di kampus ke warga. Otomatis materi-ma-

teri kuliah lebih menancap di ingatan,” ujarnya. Selain itu lanjutnya, kadang lewat penyuluhan dia justru mendapat informasi baru. Seperti gejala-gejala orang yang bermasalah dengan tensi darah. Semangat yang sama juga ditunjukkan Ketua Kemuslimahan KAMMI Komsat Banjarmasin, Nur Laily Anggraini. Menurutnya, kegiatan penyuluhan yang mereka garap bekerjasama dengan Forum Medis merupakan bagian dari melatih diri berinteraksi dengan publik. “Memang kegiatan sosial seperti ini sudah menjadi agenda kerja KAMMI dari pusat sampai daerah. Secara pribadi kami anggotanya juga memetik manfaat yang besar. Banyak wawasan, dan pengalaman di luar kampus yang kami dapat,” ujarnya. Mahasiswi Pendidikan Kimia FKIP Unlam ini menambahkan, mereka juga ingin ambil bagian membantu pemerintah untuk mendorong peningkatan kualitas hidup masyarakat. (ais)

Aspandi Irawan Smoga Urusan ny berjln dgn Lancar n Transparan...

Helmy El Vharo Kda tapi paham jua aku neh yg k’kaya itu an... Agus Himawan Ternyata makelar ada d mnamna...mungkin di rumah kita pun ada...WASPADALAH....WASPADALAH... Wahyu Jb Allah maha tahu,.... buhanya itu,...kdmayu gajih,..!! Muhlie Koscielny Fakhreinheart’s Akibat Tidak Mensyukuri Berkah & Rezeki Dari ALLAH S.W.T ,, Akhirnya Jadi Serakah Seperti ini,, Makelar & Orang yg d’makelar Sama-Sama SALAH ..!! Ikhwan Kempo Kalsel Itulah... wayah ini , mun baurusan harus pakai uang....

ISTIMEWA


Banjarmasin Bungas 5

Banjarmasin Post JUMAT 30 DESEMBER 2011

Pedagang Dadakan Panik ■ Patroli Pedagang Dadakan di Pagi Hari

Kedatangan petugas Sat Pol PP yang disertai seruan untuk membereskan barang dagangannya dari area jalan, sontak membuat para kaget para pedagang. Mereka langsung bergegas membereskan barang dagangannya. Seperti pedagang jas hujan di Jalan S Parman, dia langsung membereskan barang dagangannya. Juas hujan yang ditawarkan seharga Rp 5 ribu per buah itu langsung dia masukannya dalam keranjang plastik di atas jok motornya. Ketika dihampiri, pria yang mengenakan itu enggan memberikan komentar. “Enggak mbak,” ujarnya singkat. Selain pedagang jas hujan, petugas Sat Pol PP juga menertibkan pedagang terompet, pedagang sperai (tilan), dan becak di kawasan Ujung Murung. Mereka berhamburan, meninggalkan tepian jalan menuju jalan-jalan tembus. Seperti jalan Simpang Su-

Tidak tahu, tadi disuruh jangan berjualan di pinggir jalan ya nurut saja PEDAGANG TROMPET

dimampir I dan Jalan Simpang Sudimampir II. Salah satu pedagang terompet, Rizwan mengatakan dia menggelar dagangannya mulai pukul 09.00 Wita. Momentum menjelang tahun baru, dimanfaatkannya untuk menjual terompet. Dia mengatakan tak tahu jika berdagang pada pagi hari melanggar Perda yang ada. “Tidak tahu, tadi disuruh jangan berjualan di pinggir jalan ya nurut saja. Banyak juga kok yang berjualan terompet, ini kan mau tahun baru,” ujarnya. Kasi Operasi dan Pengendalian Sat Pol PP, Sarbani

mengatakan penertiban ini merupakan patroli rutin yang dilakukan Sat Pol PP. Berjualan di tepi jalan pada pagi hari, melanggar Perda Nomor 19 Tahun 2002 Tentang Pengaturan dan Pembinaan Pedagang Kaki Lima. Dalam Perda tersebut, disebutkan jika pedagang kaki lima boleh berjualan di atas pukul 15.00 wita. Selain itu, “Memang melanggar Perda dan mengganggu arus lalu lintas. Apalagi pagi hari arus lalu lintas padat,” ujar Iwan, Kamis (29/12). Ketika disinggung mengenai banyaknya pedagang dadakan di kawasan lain, seperti pedagang buah di Jalan Veteran, Sabrani menjelaskan, dalam Perda tersebut memang hanya beberapa kawasan yang harus bersiah pada pagi hari. Jalan Veteran, tidak termasuk di dalamnya. Kawasan yang harus bersih dari pedagang dadakan atau pedagang kaki lima di bawah pukul 15.00 wita, yakni kawasan Jalan A Yani, Kayu Tangi, Teluk Dalam, Jalan Jafri Zam-zam, Jalan Sudirman, Jalan Lambung Mangkurat, dan Jalan DI Panjaitan. “Memang di Perda hanya ada beberapa kawasan yang dilarang untuk berjualan. Kita mengikuti ketentuan yang ada,” pungkasnya.(dia)

30 Persen untuk Siswa Miskin ■ Haji Leman Dapat Penghargaan Pendidikan

BANJARMASIN POST GROUP/AM RAMADHANI

PENGHARGAAN - H Sulaiman akan menerima penghargaan pendidikan dari Pemkab Batola pada hari jadi 4 Januari 2012.

MARABAHAN - Hari Jadi ke 52 Kabupaten Barito Kuala (Batola) yang jatuh pada 4 Januari 2012 nanti menjadi hari bersejarah dalam kehidupan tokoh Kalsel H Sulaiman HB. Pemerintah Kabupaten Batola akan memberikan penghargaannya pembangunan dalam bidang pendidikan. Penghargaan tersebut telah mendapat persetujuan DPRD Batola dalam rapat paripurna, Kamis (29/12). Rapat paripurna dewan dihadiri H Sulaiman HB, Bupati Batola H Hasa-

nuddin Murad dan sejumlah tokoh masyarakat terutama kalangan dunia pendidikan. Pemberian penghargaan kepada pemilik Barito Putera ini atas usulan kalangan dunia pendidikan di Batola melalui Bupati Batola kemudian bupati mengajukan usulan kepada dewan. Ketua DPRD Batola H Husain Ahmad menyatakan pemberian penghargaan untuk H Leman sesuatu yang layak. Sumbangsihnya terhadap dunia pendidikan sangat

besar, begitu juga bidang pembangunan lainnya. H Leman yang ditemui BPost seusai bersilaturahmi dengan jajaran Golkar Batola menyatakan terima kasihnya kepada kalangan dunia pendidikan di Batola yang telah mengusulkan penghargaan tersebut. “Apa yang aku lakukan di Batola khususnya dalam bidang pendidikan tidak mengharapkan penghargaan,” katanya. Menyinggung sekolah di Alalak, Haji Leman mengatakan sekolah itu bertaraf internasional. Para pelajarnya nanti akan ditukar dengan pelajar dari luar negeri. Sekolah akan memberikan pendidikan gratis bagi anak yang tak mampu tapi berprestasi. “30 persen siswanya berasal dari anak tak mampu, dengan biaya silang dan Hasnur Centre,” katanya. Haji Leman menambahkan, dia juga akan mendirikan Politeknik lengkap dengan sarana olah raganya. Bahkan basecamp Barito Putera akan menjadi satu dengan perguruan tinggi tersebut.(don)

PANIKPedagang kaki lima di sepanjang Jl S Parman berkemaskemas ketika petugas Satpol PP melakukan penertiban secara mendadak, Kamis (29/12) pagi.

BPOST GORUP/RESTU DIA

BANJARMASIN, BPOST - Penertiban pedagang dadakan dilakukan Sat Pol PP. Dengan menggunakan mobil patroli, mereka menyisir jalan-jalan di Kota Banjarmasin. Yakni Jalan S Parman, Jalan Brigjen H Hasan Basri, Jalan Sudirman dan kawasan Ujung Murung, mulai pukul 09.00 Wita.

Sebagian Warga Menolak Didata ■ Ujung Murung Siap Bongkar BANJARMASIN - Aisiang duduk termenung di ruang Tapem Pemko Banjarmasin. Dalam angan Warga Veteran ini penuh keraguan, jika pembayaran ganti rugi diambil tentu bingung untuk tinggal di mana nantinya. Namun, jika tidak diambil dia berpikir pasti bangunan miliknya akan dibebaskan juga pada saatnya nanti. Dia tinggal sudah 30 tahun pada bangunan yang selama ini dijadikannya sebagai warung nasi. Hingga kini bah-

DOKUMEN BANJARMASIN POST GORUP

PADAT - Situasi arus lalu lintas di Jl Veteran sangat padat. Pembebasan yang dilakukan diharapkan akan mengurai lalu lintas.

BANJARMASIN, BPOST Satu pedagang ayam potong masih bertahan di Rumah Pemotongan Unggas (RPU) di Jalan Tembus Mantuil, Kelayan Selatan, Banjarmasin Selatan. Keberadaan pedagang itu terpantau saat BPost menyambangi lokasi tersebut bersama Kepala RPH dan RPU Pemerintah Kota Banjarmasin, Muis Ridayat, Rabu (28/12) malam. Sayang, pemilik ayam potong, Suja, warga Kelurahan Teluk Tiram, Banjarmasin

■ Eselon Dua Bikin Grup BBM khusus yang serius yang satunya agak santai tapi jangan kebablasan,” harapnya. Kepala Dinas Perhubungan Kalsel, M Tahkim ketika ditanya apakah sudah memiliki blackberry, dirinya me-

nyatakan sudah punya. Bahkan selama ini berkomunikasi menggunakan fasilitas dari smartphone vendor dari Amerika itu. Begitu pula dengan Kepala Dinas Sosial Kalsel, M

ngat harga rumah sekarang ini sudah tinggi. Dengan pembayaran hanya segitu, mana bisa untuk uang modal usaha,” keluhnya. Memang sesuai kembali sesuai jadwal, pembayaran ganti rugi warga Veteran yang sebelumnya dilakukan kemarin di Aula Badan Kepegawaian Daerah (BKD), kali ini Panitia pembebasan lahan mengambil alternatif untuk pembayaran dilakukan di ruang Tapem. Memanfaatkan Dana sisa dari Rp 6 miliar bagi warga Veteran. Dana ini berdasarkan hasil verifikasi data sebelumnya, yakni jumlah warga yang setuju bangunannya dibebaskan. Dari hasil verifikasi terdapat 100 persil (bangunan). Lima puluh persen di antaranya setuju bangunannya dibebaskan. Maka, dari dana sebelumnya yang disediakan Rp 10 miliar, setelah verifikasi disiapkan Rp 6 miliar di Pemko Banjarmasin. Sebelumnya, tercatat baru 21 warga yang mengambil ganti rugi. Sisanya, dari pan-

tauan kemarin, satu demi satu berdatangan ke ruang Tapem untuk mengambil pembayaran. Panitia pembebasan lahan Ichwan Noor Chalik membenarkan jika warga ada yang meminta dibayarkan kemarin. “Pembayaran satu hari saja, kita hormati permintaan warga. Memang masih banyak warga yang masih ngambang antara setuju dan tidak setuju. Tapi masih ada saja yang berdatangan,” katanya. Siap Bongkar BILA warga Veteran mendapat kesempatan untuk pembayaran tahap dua pada Januari mendatang. Lain halnya pembebasan lahan di pasar Ujung Murung, waktu pembongkaran kian dekat. “Untuk Ujung Murung, akan kembali kami layangkan surat 1 Januari harus bongkar sendiri. Tanggal 11 Januari batas akhir, akan kami bongkar paksa. Bangunan tak resmi permanen ada 10 bangunan, dikuasai oleh 21 orang,” ujar Ichwan. (kur)

Satu Pedagang Ayam Tetap Bertahan

Permudah Koordinasi Tugas Harian BANJARMASIN - Gubernur Kalsel, Rudy Ariffin meminta Kepala SKPD atau setingkat eselon dua membuat di grup dan bergabung di Blackberry. Tujuannya untuk memudahkan komunikasi dan koordinasi sesama pejabat eselon dua. Dia memberi waktu hingga minggu pertama Januari agar semua sudah bergabung di Grup BB. “Jika sampai satu minggu masih ada yang belum memiliki atau tidak bisa menggunakan BB khusus eselon dua maka sebaiknya periksa ke RSJ Sambang Lihum. Karena ini kemajuan teknologi, dan mempercepat komunikasi kordinasi, tetapi jangan juga grup BB dibuat untuk bercandaan,” kata Rudy Ariffin pada coffee morning di Aula Peradaban Dinas Sosial Provinsi Kalsel, Rabu (28/12). Rudy mengharapkan, semua pegawai eselon dua utamanya yang bergabung dalam grup bb nantinya. Namun, bukan berarti grup ini ekslusif tetapi memang tujuan utama memudahkan komunikasi eselon dua dengan orang nomor satu di Kalsel ini. “Jangan juga yang macam-macam di-upload di dalam grup BB itu nantinya, boleh saja yang sedikit-sedikit seperti ucapan ulang tahun. Obrolannya juga jangan terlalu banyak, satu

kan masih berjualan. “Saya hanya dapat Rp 83 juta, padahal saya sudah tinggal 30 tahun. Bingung, perumahan saya belum dapat, untuk itu saya berharap ada tempo untuk cari rumah. Ya, walaupun tidak setuju tentu akan dibongkar orang juga, nantinya,” katanya, Rabu (28/12). Dikatakan dia lebih lanjut, jika sementara ini memang masih berjualan. “Sekarang masih bisa berjualan, namun ke depan tidak tahu lagi apa akan bisa berjualan. Mengi-

Bahriar Hanafi juga mengaku sudah memiliki blackberry. Seraya berlalu Pria yang akrab disapa Toto itu menunjukkan blackberry dari balik saku celana yang dikenakannya.(has)

Barat, tidak berada di RPU. Muis Ridayat mengaku Suja memang tidak memiliki lokasi pemotong ayam, karena warga sekitar rumahnya tidak mengijinkan. Begitu juga di lokasi Pasar Lima, Suja juga tidak mendapat los. Makanya, saat disediakan RPU ini, dia memilih bertahan, ungkap Muis. Muis membenarkan selama ini, RPU juga ditinggal pedagang ayam dari pasar BIM sebagai solidaritas dengan persatuan pedagang ayam di Pasar Antasari. “Sebelum, persatuan pedagang pasar BIM sudah beroperasional di RPU. Karena solidaritas, losnya ditinggalkan,” katanya.

Sebelumnya Wali Kota Banjarmasin H Muhidin memberikan tenggang waktu kepada para broker dan pengecer untuk mendata berapa jumlah ‘bibi-bibi’ atau pemotong ayam langganan. Data BPOST GROUP/AFUNK harus dikumKios pedagang ayam di Pasar Lima sudah pulkan langsu- SEPIditinggalkan. ng pada Senin, 2 Muhidin mengatakan semua Januari 2012, sekaligus melakuakan diputuskan pada perkan pertemuan kembali. temuan 2 Januari nanti. Apa“Sambil menunggu data terkah akan dilakukan penamkumpul, pedagang bisa berjubahan bangunan, dengan mealan kembali seperti biasa,” ngajukan anggaran ke DPRD ujarnya. atau opsi lain.(tar) Mengenai kelanjutannya,

Atasi Keluhan Diabetes Dengan Bahan-bahan Dari Alam Tahukah Anda bahwa diabetes itu merupakan penyakit berbahaya? Di Indonesia sendiri, jumlah penderitanya dari tahun ke tahun terus meningkat. Sebenarnya, apa itu diabetes dan bagaimana cara mengantisipasinya? H. Noor Yahmi, warga Guntung Manggis, Banjarbaru Selatan, Banjarbaru, Kalimantan Selatan, yang sejak tahun 2004 merasakan keluhannya, kini tertarik untuk membagi pengalaman sehatnya, “Diabetes membuat saya jadi sering kencing ketika malam, mudah haus, pandangan jadi kabur, tubuh menjadi lemas dan kurang bergairah.” Terang pria berusia 50 tahun tersebut. Diabetes adalah peningkatan kadar glukosa darah akibat kekurangan insulin baik yang sifatnya absolut maupun relatif atau resistensi reseptor insulin. Diabetes melitus sangat erat kaitannya dengan mekanisme pengaturan gula normal. Obat apapun, memang belum dapat melakukan pencegahan terhadap diabetes tipe 1, dimana ketidakmampuan prankreas memproduksi insulin sejak lahir. Berbeda dengan tipe 2, yang sering dicetuskan oleh faktor genetik, obesitas, kurang olahraga, serta pola makan yang tidak sehat, sesungguhnya diabetes da-

pat dicegah, salah satunya dengan terapi Gentong Mas. Diakui oleh ayah 3 orang anak itu, kesehatannya mulai membaik setelah rutin minum Gentong Mas selama 6 bulan, “Gentong Mas memang solusi yang tepat untuk mengatasi diabetes. Setelah minum dengan teratur, kini penglihatan lebih terang, kencing normal, stamina dan vitalitas meningkat, kadar gula darah sudah turun.” Ungkapnya pria yang berprofesi sebagai auditor bank tersebut. Poliuria (banyak kencing) adalah salah satu gejala awal diabetes. Hal ini terjadi ketika kadar gula melebihi ambang ginjal yang mengakibatkan glukosa dalam urin menarik air sehingga urin menjadi banyak. Gentong Mas adalah minuman kesehatan herbal alami dengan bahan utama Gula Aren dan Nigella Sativa (Habbatussauda) yang terbukti manfaatnya bagi penderita dari berbagai penyakit, termasuk diabetes. Habbatussauda dipercaya dapat meningkatkan fungsi insulin dan mengurangi resistensi reseptor insulin, sedangkan Gula Aren berperan dalam optimalisasi kerja reseptor insulin. Gentong Mas juga mengandung Chromium yang efektif memperlancar metabolisme gula darah dan mengatur kepekaan sel terhadap insulin sehingga meringankan kerja pankreas. Selain itu, indeks glisemik dalam Gentong Mas yang sangat aman bagi kesehatan yaitu hanya

35 (aman jika indeks glisemik dibawah 50), mampu menjaga dan merawat pankreas agar tetap berfungsi dengan baik. Meski demikian, untuk mendapatkan hasil maksimal, disarankan untuk mengatur pola makan, olahraga, pengaturan berat badan seideal mungkin, diet rendah lemak, kontrol stress, dan menghindari rokok serta alkohol. Dengan aturan penggunaan yang tepat, manfaat bagi kesehatan dan kelezatan rasanya membuat semakin banyak masyarakat yang mengkonsumsi Gentong Mas. Untuk informasi lebih lanjut silahkan kunjungi www.gentongmas.com. Bagi Anda yang membutuhkan Gentong Mas bisa didapatkan di apotek/ toko obat terdekat atau hubungi: 0511-6289882 / 081250980570 Nomor-nomor agen: Banjarmasin : 0511-6289882 Banjarbaru : 082154004877 : 082148800223 Martapura Marabahan : 085348000788 : 082159630599 Rantau Kandangan : 085346619865 : 082149702801 Barabai : 081348513517 Amuntai : 081906507911 Paringin : 085751423645 Tabalong : 081349776718 Pelaihari : 082148839277 Batulicin : 08121579433 Kotabaru Palangkaraya : 081346382718 Depkes:P-IRT : 812.3205.01. 114 (*) 3012/B05


6 Etalase

Banjarmasin Post JUMAT 30 DESEMBER 2011

Ancam Tanbu, Kotabaru, Tala Sambungan hal 1

Siklon tropis itu, biasanya bergerak menjauhi wilayah Equator. Sekarang ini, Siklon Tropis sudah bergerak ke arah selatan. Posisinya, tercatat berada di kawasan Teluk Carpentaria, Australia. Setelah terbentuk siklon tropis, hujan yang terjadi kemarin adalah puncak dari dampak tekanan rendah yang terbentuk di perairan selatan Maluku. Seandainya, siklon

tropis belum terlihat maka hujan akan lebih lama lagi. Kemarin, curah hujannya memang sangat tinggi mencapai 197 milimeter. Itu memang luar biasa, benar-benar ekstrem. Curah hujan dalam satu hari menyamai curah hujan selama September. Dampak dari pergerakan siklon tropis adalah terjadinya belokan angin bergeser ke arah selatan Sulawasi kawasan Makasar. Oleh karena itu dalam dua

hingga tiga hari ke depan, kawasan Tanbu, Kotabaru termasuk Tala mengalami cuaca buruk. Nelayan harus mewaspadi gelombang tinggi di kawasan perairan selat Makasar. Kawasan yang berbatasan dengan kawasan timur Kotabaru itu pastinya juga terpengaruh. Sedangkan untuk perairan di wilayah selatan tidak terlalu esktrem. Kondisinya normal, tetapi memang agak tinggi dari biasanya. (wid)

Lokasi Jatuh Masih Misterius Sambungan hal 1

Saat ditanya lokasi jatuhnya pesawat tersebut, Djamaluddin belum bisa memastikan. Pasalnya, kondisi atmosfer yang menjadi penghambat masuknya kembali pesawat itu ke Bumi sangat dinamis. Aktivitas matahari yang tinggi bisa membuat sampah antariksa seperti pesawat ruang angkasa dan satelit yang telah menjadi bangkai cepat jatuh ke Bumi. Tingginya aktivitas Matahari yang ditandai kerapnya terjadi letupan api akan membuat atmosfer dalam kondisi padat sehingga sampah angkasa lebih cepat jatuh. Saat ini, kondisi Matahari sedang menuju aktif. Puncaknya, 2013. “Kami baru bisa perkirakan lokasi jatuhnya, sekitar dua jam sebelum benar-benar jatuh, atau saat benda itu ada di ketinggian 130 kiometer saat masuk atmosfer padat. Tidak bisa diperkirakan di mana lokasinya karena ketidakpastiannya cukup besar, plus minus 1.000 kilomter,” ucapnya. Djamaluddin mencontohkan roket CZ-3A (Chang Cheng/Long March 3) milik

Cina yang diperkirakan jatuh di Jazirah Arab pada 2003, ternyata jatuh di Bengkulu, Indonesia. “Kami akan terus pantau apakah akan melintasi wilayah Indonesia atau tidak sehingga diketahui jalurnya,” ucapnya. Yang perlu diwaspadai dari satelit berbobot hampir 14 ton ini adalah adanya bahan kimia berbahaya yang merupakan sumber bahan bakarnya, yaitu Unsymmetrical DimethylHidrazine (UDMH) dan Dinitrogen Tetroxide (DTO). Pesawat tersebut diluncurkan di Moskow, Rusia, 9 November 2011. Peluncuran sebenarnya berjalan lancar, tetapi salah satu mesin untuk memastikan Phobos-Grunt tetap pada jalurnya dalam perjalanan ke Mars, tak berfungsi. Pesawat tanpa awak ini bermisi mengambil tanah dan batu-batuan di Phobos yang merupakan Bulan milik Mars. Satelit Phobos-Grunt akan menghantam Bumi pada pertengahan 2012 --kemungkinan 12 Januari 2012. Jatuhnya Phobos-Grunt bukan yang pertama. Sebelumnya ada Upper Atmosphere Research Satellite (UARS) milik NASA dan Ro-

entgen Satellite (Rosat). Misi Phobos-Grunt menelan dana Rp 1,5 trilliun. Kegagalan Rusia mengirimkan misi ke Phobos adalah kali ketiga setelah 1988 dan 1996. Menurut astronom Ma’rufin Sudibyo, dampak jatuhnya Phobos-Grunt bakal lebih masif dari UARS dan Rosat. Ini disebabkan oleh karakteristik Phobos-Grunt. “Berat Phobos-Grunt dua kali lipat UARS. Yang kedua, ada bagian Phobos-Grunt yg memang dirancang sangat tahan panas supaya saat balik ke Bumi tetap utuh,” ujarnya lewat akun Facebook. Massa yang lebih besar dan adanya bahan tahan panas akan berdampak pada jumlah puing yang mencapai permukaan Bumi, yang diperkirakan lebih besar. “Yang ketiga, sebagian besar massanya itu berupa hidrazin, bahan roket hipergolik yang bagi manusia amat sangat toksik. Saat ini diperkirakan hidrazinnya sudah berubah jadi beku akibat terdampar di orbit Bumi. Namun, tatkala jatuh ke permukaan Bumi terbuka kemungkinan sisa cairan hidrazin masih ada,” ucapnya. (kps/dtn)

Jangan Ditiru Sambungan hal 1

seluruh tubuhnya. Jenazah mahasiswa Universitas Bung Karno (UBK) ini, dilepas penuh khidmat, diiringi lagu Gugur Bunga plus tetesan air mata; kemudian dimakamkan di TPU Pondok Kelapa, Jakarta Timur. “Ia anak yang baik, cerdas dan tidak ugal-ugalan, sudah skripsi, hanya belum sempat diwisuda,” ucap Rahmawati Soekarno Putri, Ketua Dewan Kurator UBK. “Kita kehilangan seorang anak bangsa yang cerdas, indeks prestasinya di atas tiga. Ia dikenal sebagai seorang aktivis peduli penderitaan rakyat, suka membantu orang miskin dan petani saat melakukan aksi turun ke jalan,” tambahnya. Ia pun dianugerahi gelar sarjana kehormatan. Presiden RI, lewat Staf Khusus Bidang Komunikasi Politik, Daniel Sparingga menyatakan turut berduka cita dan berbagi kesedihan kepada kedua orangtua dan saudarasaudaranya; dan berpesan agar semua pihak dapat menangkap pesan yang ditinggalkannya. Penulis tercenung, pesan apakah kiranya yang ditinggalkan? Barangkali kita boleh berbangga dengannya, jika ia

memang peduli penderitaan rakyat. Bangsa ini perlu orang cerdas yang peduli rakyat. Bangsa ini perlu pemuda yang peduli penderitaan rakyat seperti Sondang. Tetapi tindakan Sondang yang terakhir, membakar diri, bisakah dibanggakan? Wahai anak bangsa, tindakan Sondang protes terhadap keadaan lalu membakar diri yang berakibat kematian secara tragis, sama sekali tidak perlu ditiru dan sekali-kali jangan ada yang hendak menirunya. Kita tidak bisa membayangkan, bagaimana jika sekiranya ada sepuluh orang yang meniru tindakan Sondang, apatah lagi kalau seratus orang, bangsa ini sungguh akan menjadi bangsa yang merugi dan celaka, karena kehilangan pemuda terbaiknya yang tewas sia-sia. Bagi orang beriman (Islam) terlarang bertindak ceroboh sampai membawa kematian, haram hukumnya dan neraka akibatnya. Allah SWT berfirman: wala tulqu bi aidikum ilattahlukah, wa ahsinu innallaha yuhibbul-muhsinin, artinya: “Dan janganlah kamu menjatuhkan dirimu sendiri ke dalam kebinasaan, dan berbuat baiklah, karena sesungguhnya Allah menyukai or-

ang-orang yang berbuat baik” (QS Al-Baqarah: 195). Anda mau protes terhadap pejabat yang anda anggap zalim, tirani atau apa saja? Silahkan protes, tapi bukan membakar diri. Allah SWT mengajar kita lewat kisah Nabi Musa AS dan Harun AS ketika keduanya diperintahkan untuk menyatakan kebenaran kepada Fir ’aun yang zalim, bahkan mengaku Tuhan: faqula lahu qaulan layyinan, la’allahu yatazakkaru au yatazakka, artinya: “Maka berbicaralah kamu berdua kepadanya dengan kata-kata yang lemah lembut, mudah-mudahan ia ingat atau takut” (QS Thaha: 44). Bangsa Indonesia perlu pemuda peduli penderitaan rakyat, tetapi cerdas dalam bertindak; bukan pemuda cerdas tapi ceroboh. Negeri ini perlu pemuda yang tumbuh berkembang dalam ibadah kepada Rabb-nya, Allah SWT. Pemuda yang demikian akan mendapatkan kehormatan di sisi Allah SWT, mendapatkan payung khusus di Padang Mahsyar, di hari kiamat, di antara tujuh golongan yang dicintai-Nya. Siapa dia? Syab nasya’a fi ibadatillah, pemuda yang tumbuh berkembang dalam ibadah kepada Allah SWT. (*)

babujur diri. “Kanapa maka ikam manangguh aku masuk angin Mak?” ujar Palui langsung manyahut. “Karna mulai matan samalam bahkan mulai minggu samalam ikam kulihat pina maingkuti dan mancium saputangan tarus jadi kukira pasti salismaan,” ujar Tulamak. “Parak banar pas tanguhan ikam Mak ai, ini naahhh... nang panting saputangannya,” ujar Palui manating saputangan itu. “Saputangan napa Lui, saputangan hanyarkah?” ujar Garbus manangguh. “Ini saputangan basulam, saputangan bibinian babau harum,” ujar Palui ba-agak. “Umpat malihat Lui, siapa manyulamnya, siapa mambarinya?” ujar Tulamak manakuni. “Saputangan barian gandak, hadiah matan kakasih tarcinta,” ujar Palui sambil mangibas-ngibasakan saputangan itu.

“Heem... heem,” ujar Tulamak wan Garbus handak wahin mancium bau saputangan itu. “Harum kalu Mak? harum kalu Bus?” ujar Palui. “Hi-ih babau harum,” ujar Tulamak wan Garbus tapaimbai. “Baarti hidung kita sama haja, biarpun sudah saminggu kada batapas tapi tatap babau babinian, harum bau gandak,” ujar Palui makin bahimat mancium saputangan gandaknya itu. “Kanapa ikam bakaramput mamadahakan harum Mak? ujar Garbus wayah Paluinya bajauh. “Kanapa ikam mangaramput jua Bus?” ujar Tulamak batakun jua. “Aku kada handak manyakiti parasaan kawal haja Mak ai,” ujar Garbus sadih. “Hi-ih, Kasihan Palui, hanyar ditinggalakan gandak sudah pina tagantar. Saputangan haruk wan babau masam dipadahakan harum,” ujar Tulamak taumpat sadih. (ivd)

Tagantar Sambungan hal 1

pina taungut saurang. “Kasihan kawal kita si Palui itu pina taungut tarus imbah ditinggalakan gandaknya bulik ka Jawa,” ujar Garbus mamanderi Tulamak. “Aku kira kada kaya itu, aku kira inya lagi kada baduit makanya inya taungut karna kada kawa manahuri hutang,” ujar Tulamak, “Kada mungkin inya taungut karna duit, samalam kudangar inya hanyar bajual kambing haraguan,” ujar Garbus. “Tasarah bubuhan ikam haja manyambati aku taungut kada baduit, tasarah bubuhan ikam haja...,” ujar Palui nang datang bakakajutan. “Maaf Lui-lah, kami mamander nang baiknya haja karna kada mungkin ikam kada baduit apalagi hanyar bajual kambing,” ujar Garbus babujur diri. “Kami kira ikam garing atawa paling kada masuk angin,” ujar Tulamak umpat jua

Nunun Mulai Serang Miranda JAKARTA, BPOST - Nunun Nurbaeti akhirnya membeberkan peran mantan Deputi Senior Gubernur Bank Indonesia (BI) Miranda Swaray Goeltom dalam kasus pemberian cek pelawat kepada anggota DPR, 2004. Kepada penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Nunun yang menjadi tersanga kasus suap tersebut mengaku bertemu Miranda beberapa hari menjelang pemilihan deputi senior gubernur BI yang dimenangi Miranda. Dalam pertemuan itu, menurut Nunun, Miranda meminta bantuan untuk memenangkan pemilihan. “Miranda meminta kepada Nunun agar dikenalkan dengan anggota DPR,” kata anggota tim pengacara Nunun, Mulyaharja, di Jakarta, kemarin. Menurut dia, Nunun juga

“Miranda meminta kepada Nunun agar dikenalkan dengan anggota DPR,” MULYAHARJA Pengacara Nunun

mengaku sangat mengenal Miranda. “Jadi hanya itu, keterangan lebih lanjut belum ada,” katanya. Pada pemeriksaan itu istri mantan Wakapolri Adang Daradjatun itu dicecar 19 pertanyaan oleh penyidik KPK. Total 40 pertanyaan telah diberikan penyidik selama tiga kali pemeriksaan Nunun pada 10, 12 dan 27 Desember 2011. Saat dikonfirmasi Miranda enggan berkomentar. Ketika ditanya, dia hanya tersenyum. “Selamat tahun baru buat semua,”

kata dia sembari masuk ke lift. Kenalkan Informasi yang diperoleh BPost, ada empat anggota (saat itu) DPR yang dikenalkan Nunun kepada Miranda. Mereka adalah Endin J Sofihara (FPPP), Udju Djuhaeri (FTNI/Polri), Hamka Yandhu (FP), dan Paskah Suzetta (FPG). Keempatnya telah divonis bersalah dalam kasus serupa. Nunun mengenal keempatnya dalam acara perkumpulan Badan Musyawarah Masyarakat Sunda (BMMS). Perkumpulan itu diketuai Adang. Sebagaimana fakta persidangan, Arie Malangjudo mengaku diperintahan Nunun untuk membagikan 480 cek senilai Rp 24 miliar kepada empat anggota DPR yakni Endin, Udju, Hamka, dan Dudhie Makmun Murod (FPDIP). (yog/edf/coz)

Yahya Hilang Diterjang Angin Sambungan hal 1

Tugboat itu sedang labuh jangkar di perairan Pemancingan. Yahya adalah anak buah kapal (ABK) di tugboat tersebut. “Saat itu kelotok kami tidak bisa dikendalikan karena angin sangat kencang. Kelotok diangkat dan didorong gelombang ke dalam air,” kata Bahar. Meski kelotok terbalik, ketiganya masih mengapung karena memegani alat pelampung yang terbuat dari jeriken. “Tetapi tiba-tiba, Yahya pingsan. Saya terus memegangi dia dan berenang mendekati kapal. Di sana sudah ada beberapa awak kapal yang menunggu,” ucap Bahar. Takdir berkata lain. Saat Bahar berpegangan di dapa (ban yang tergantung di kapal) sembari tetap memegangi tubuh Yahya, angin kencang diikuti gelombang kembali menerjang. Yahya seketika terlepas dari pegangan. “Dia langsung tenggelam. Saya berusaha menolongnya tetapi gagal. Teman-temannya

juga mencari, tetapi Yahya tidak ditemukan. Kami lantas melapor ke Polair,” tegasnya. Anggota Polair Polres Kotabaru Bripka Gatot Afriyanto saat dihubungi mengaku jajarannya masih melakukan pencarian meski kondisi cuaca buruk. “Dugaan sementara, kejadian tersebut disebabkan karena kecelakaan,” katanya. Beberapa hari ini, cuaca buruk terjadi di Kalsel. Angin kencang dan hujan deras terus terjadi sehingga beberapa daerah mengalami banjir. Meski demikian, Kasi Kesyahbandaran Adpel Banjarmasin, Kapten Barnabas, mengatakan kondisi perairan masih aman dilayari. “Memang gelombang pernah mencapai empat meter, tetapi hanya sebentar. Mengenai angin kencang, juga belum menganggu pelayaran. Menurut BMKG, kondisi ini terjadi hingga Januari 2012,” Katanya. Menurut Barnabas, ketinggian gelombang yang mencapai empat meter juga dipengaruhi kondisi cuaca dari Laut Cina Selatan yang masuk

Nahas di Perairan Kotabaru z z z z z z

Perahu Motor Martasiah B2 tenggelam, 29 orang tewas Kapal Motor Dagis II terbakar, 2 orang tewas Tercebur dari Feri Tanjung Serdang, 1 orang tewas Nelayan ditabrak tongkang, 1 orang tewas Tugboat Global Mandiri terbakar, 1 orang tewas Kelotok tenggelam, 1 orang bellum diketahui nasibnya

ke bawah ke arah Selat Karimata (Laut Jawa) menuju ke arah timur. Meskipun demikian, imbuh Barnabas, Adpel mengimbau agar pengemudi perahu, kelotok dan kapal berhati-hati jika memasuki muara Banjar. “Tepatnya di kawasan Tabunio atau sekitar 24 mil dari Pelabuhan Trisakti Banjarmasin. Di sana banyak kapal, perlu hati-hati agar tidak berbenturan,” ujarnya. Seorang nakhoda kapal, Vincent Tius Lado juga menginformasikan belum ada larangan untuk berlayar. “Kondisinya aman saja, baik masuk atau keluar, masih aman meski hujan terus mendera,” ujarnya. Meski tebersit kekhawatiran karena cuaca buruk, penumpang kapal tetap seperti

hari-hari biasa, melebihi 100 orang. Salah satu penumpang adalah warga Purna Sakti Banjarmasin, Asniah yang menumpang KM Dharma Lautan, bersama sang suami Yandi. “Kami berdoa saja, semoga sampai ke Surabaya dengan selamat. Kapal Dharma Lautan ini besar, jadi tidak mengkhawatirkan. Berbeda tugboat,” ujarnya. Sebaliknya, Kosim yang baru datang dari Surabaya mengaku kapal sempat bergoyang. “Tapi, alhamdulillah kami selamat sampai di sini,” ucapnya. Kepala Operasional PT Dharma Lautan Banjarmasin, Imron mengaku pelayara masih berjalan normal. “Kedatangan dan keberangkatan juga sesuai jadwal,” tegasnya. (sah/lis/tar)

Pagar Betis Polisi Jebol Sambungan hal 1

Kabarnya, pasangan Ujang Iskandar-Bambang Purwanto akan dilantik sebagai bupati dan wakil bupati Kobar di Kemendagri, Jakarta, Jumat (30/ 12) ini. Diduga, massa adalah pendukung pasangan Sugianto Sabran-Eko Sumarno yang menjadi pesaing Ujang-Bambang di Pemilukada Kobar. Untuk menenangkan massa sekaligus mengetahui secara langsung kondisi di Kobar, Gubernur Kalteng Agustin Teras Narang dan Kapolda Brigjen Damianus Jackie langsung menuju ke kabupaten yang bergolak tersebut. Hingga malam tadi, suasana Pangkalan Bun mencekam. Massa pendukung Sugianto terus berkonvoi meski aparat kepolisian bersenjata lengkap melakukan penjagaan di berbagai lokasi. Selain menolak pelantikan Ujang, mereka terus meneriakkan Sugianto sebagai bupati yang sah sebagaimana hasil Pemilukada, Juni 2010 lalu. Mereka juga mengecam sikap Kemendagri yang dinilai telah melecehkan aspirasi masyarakat Kobar karena melantik Ujang-Bambang. Menurut massa, mayoritas rakyat Kobar mendukung Sugianto. Sedangkan Ujang hanya dimenangkan Mahkamah Konstitusi (MK).

Informasi yang diperoleh BPost, sebelum membakar rumah dinas bupati, massa yang emosi memecahi kaca bangunan di sekitarnya. Mereka juga mampu membobol pagar betis aparat kepolisian yang langsung dikoordinasi Kapolres Kobar, AKBP Novi Irawan. Sambil berteriakteriak mereka memasuki rumah lalu mengambil karpet merah yang lantas dibakar. Bukan hanya rumah dinas bupati, massa juga membakar rumah seorang anggota tim sukses sekaligus saksi pasangan Ujang-Bambang di Jalan Bayam. Menurut seorang warga, Mulyono Nugroho, pelaku pembakaran berjumlah sekitar 500 orang. Mereka melakukan aksinya mulai pukul 15.00 Wita. “Kabarnya, mereka juga hendak membakar Pasar Induk Pangkalanbun, tetapi bisa dicegah polisi meski barang-barang sudah dikeluarkan. Massa juga memaksa toko-toko ditutup,” ucapnya. Saat dihubungi via telepon, Ujang menolak berkomentar. “Maaflah, saya belum bisa diganggu, nanti saja ya, maaf ya,” ujarnya. Sedangkan Sugianto belum bisa dihubungi karena ponselnya selalu tidak aktif. Tetapi menurut sumber BPost, malam tadi dia berusaha menenangkan emosi pendukung-

“Bagi kami ini pelecehan. Apalagi pelantikan akan dilakukan di Jakarta” YANSEN A BINTI Ketua Umum Pemuda Dayak Kalteng

nya di posko yang berada di sekitar Tugu Adipura, tengah Kota Pangkalanbun. Untuk membantu polisi, Danrem Kolonel Inf Sukoso Maksum, mengaku telah mengerahkan satu kompi pasukan. “Saya juga siapkan satu batalyon jika kondisinya belum bisa diatasi,” tegasnya. Menanggapi aksi itu Ketua Umum Pemuda Dayak Kalteng, Yansen A Binti, mengatakan hal tersebut terjadi akibat pemaksaan kehendak pemerintah. “Bagi kami ini pelecehan. Apalagi pelantikan akan dilakukan di Jakarta. Penyelesaiannya tidak bisa hanya berdasar hukum, tetapi harus menggunakan hati nurani karena yang terjadi adalah ketidakadilan,” ucapnya. Tolak Lantik Konflik berawal dari ditetapkannya Sugianto-Eko sebagai pemenang pemilukada oleh KPU Kobar. Selisih keunggulan suara yang diraih Sugianto hanya sekitar 12 ribu

(lihat tabel). Namun, UjangBambang menggugat keputusan itu. Mereka lantas mengajukan gugatan ke MK. Di sidang MK, dihadirkan 67 saksi dari berbagai pihak yang bersengketa, salah satunya Ratna Mutiara. Hasilnya, MK mendiskualifikasi kemenangan Sugianto dan memenangkan Ujang. Kemendagri pun melaksanakan keputusan MK tersebut. Menyikapi kekalahan di MK, Sugianto melaporkan Ratna ke Mabes Polri karena diduga telah memberikan keterangan palsu. Kemudian polisi menetapkan Ratna tersangka. Bahkan, majelis hakim Pengadilan Negeri Jakarta Pusat menghukumnya 5 bulan penjara karena terbukti memberi keterangan palsu di bawah sumpah ketika bersaksi di MK. Ratna menyatakan menerima tanpa mengajukan banding. Mendasarkan itu, DPRD Kobar enggan melantik Ujang sebagai bupati. Mereka tetap menilai keputusan KPUD Kobar yang harus ditindaklanjuti ke pelantikan. Dalam surat yang ditandatangani Ketua DPRD Subahagio serta dua Wakil Ketua M Hasanudin Noor dan Nurhidayah, dengan tegas dinyatakan bahwa mereka mengusulkan Sugianto-Eko sebagai bupati dan wakil bupati. (tur/ami/tin)

Takut Dimutasi Kalau Buka-bukaan Sambungan hal 1

Untuk SMP, koodinatornya berinisial ADZ. Saat dikonfirmasi dia membantah. “Terlalu berisiko bagi saya melakukan itu. Daripada mengumpulkan dana dari hak sesama guru, mendingan saya mengumpulkan dana untuk anak yatim,” tegasnya. Bagaimana dengan guru yang menolak ikut iuran? Kabarnya, mereka memilih mengurus sendiri ke Dinas Pendidikan (Disdik) Kalsel. “Tetapi, kabarnya mereka justru menyerahkan Rp 500 ribu per orang,” ucap guru lain. Pengakuan berbeda diungkapkan seorang guru SD. Dia

mengaku ada orang yang mengaku staf Disdik menemui para guru. Orang itu mengaku bisa mempercepat pencairan dana sertifikasi, namun syaratnya ada komisi untuk dirinya. “Karena itu hak saya dan sudah menjadi tugas mereka mengurus dana sertifikasi, saya menolaknya. Mereka kan sudah digaji,” tegas guru yang belasan tahun mengajar itu. Terkait permasalahan itu, Ketua Forum Solidaritas Guru (FSG) HST, Fakhrurrazi mengaku belum mengetahuinya. “Saya kurang tahu. Setelah saya cek, kami dan temanteman tidak ada yang melakukan pungutan,” katanya.

Fakhurrazzi juga menyatakan FSG akan membela para guru yang dirugikan. “Jadi jangan takut dimutasi atau dipindah gara-gara membeberkan masalah tersebut,” tegasnya. Menyikapi kabar pungutan liar (pungli) terhadap para guru, Kasi Intel Kejari Barabai Ihsan Husni mengatakan belum menerima laporan dari para guru, “Tapi kami tetap menelusurinya dengan mengumpulkan data-data dan keterangan. Kami akan memperjelas masalahnya dulu, “katanya. Sedangkan Ketua Komisi 1 DPRD HST, Taufikkurrahman mengecam tindakan itu. “Lepas dari ada yang ikhlas

dan tidak ikhlas, perbuatan itu tidak dibenarkan. Apalagi tujuannya untuk memudahkan urusan, sama saja dengan suap. Kalau ada yang menerima bisa dikatakan korupsi, karena itu sudah menjadi tugasnya,” ujarnya. Sebelumnya, Kepala Disdik HST Agung Parnowo menyatakan tidak mengetahui adanya pengumpulan iuaran tersebut. Begitu pula Kasi Akreditasi dan Sertifikasi, Nurmasliana. “Kami tak pernah melakukan itu, terlalu berisiko. Kami bekerja sesuai prosedur. Kalaupun ada yang berterima kasih, mereka mengajak kami makan bersama,” tegasnya. (han)


7

Banjarmasin Post

JUMAT 30 DESEMBER 2011

Grand New Innova DP 30jtan + disc Rush DP 27 jutaan + bonus V.000-25/01

All New Avanza Veloz DP 20 jutaan V.000-25/01 Harga Promo

Yaris Diskon Besar Dp 26jtan + Bunga 0%

G N FortunerDP51jtan+diskon+bnsV Cool. Hilux DP murah R stock + disc khusus

V.000-25/01

V.000-25/01

Proses Cepat Persyaratan Mudah & Program Gempar Toyota Dengan Hadiah Pantastis (Saat Tepat Membeli Mobil Baru)

HUB DEWI 081250104044 / 0511-7501944

All New Avanza G 2011 (PUTIH) 100% baru R stock Hrg murah+Disc+bns Harga Nego V.000-15/01

Ready Stock Honda Jazz RS MT-AT putih 100% baru Cash/Krdt Harga Nego V.000-15/01

Avanza Baru 100% 2011

Hnd CRV ‘09, ‘10 Slvr Htm 2.0 AT asli Bjr Km rndh full var brg istmw Harga Nego V.000-15/01

Rush S MT 2011 Putih dan hitam 100% baru ready stock Harga Nego V.000-15/01

Rush Baru 100% 2011

HUB. SHOWROOM SUNU MOTOR Jl A Yani Km 8,7 Banjarmasin Telp. 0511-4281637/7405859/0811514948

Hrg 155jt Nego

Avanza Baru 2011

Yaris Baru 100% 2011 V.000-14/1

Hrg 186jt Nego

V.000-14/1

Terios Baru 100% 2011

Hrg Nego

V.000-14/1

Hrg Nego

V.000-14/1

AG MOBIL (Samp Jembatan Banua Anyar) 081349333910/ 4315497/ 4315591 / 4315592 Terima Pesanan Khusus Mbl Baru Berhadiah Umroh, Cek harga !! BR bandingkan dg kami, garansi termurah !!!

Hrg Mulai 154jt

V.000-1/01

Toyota Yaris 2011 putih 100% baru

Rush Baru 100% 2011 wrn Putih

Hrg 182jt Nego

Hrg Mulai 207jt

V.000-1/01

All New Avanza Veloz Ready stock Nego

V.000-1/01

V.000-1/01

Mega Pick Up Carry 100% baru

Terios TX Baru 100% 2011 Putih

Nego Mulai 98jt

Hrg mulai 196jt

V.000-1/01

V.000-1/01

Hub. SHOWROOM PUSPITA AUTO Jl Pangeran Hidayatullah 082153108888/ 0511-3201346 / 085386439000

Mbl 100% baru Tyt Avanza, Innova Fortuner, Rush, Yaris 2011. pilih wrn V.26482-14/1 Harga Promo

All New Jazz RS/S & All New CRV 2011 pilih wrn 100% baru R stock V.26482-14/1 Harga Promo

Fortuner G Lux Th07,’08,’09,’10 Htm mls sprt br V.26478-14/1 Harga Nego

Alphard S Audioles & Vell fire Z Th11Putih Mutiara sprt baru C/K. V.26478-14/1 Harga Nego

All New Avanza Hrg Promo Dp 15% + bns Variasi & Belanja R. Stock V.25649-4/01 Harga Promo

Inova Tipe terbaru DP15%+ bonus+ voucher belanja Ready stock V.25649-4/01 Harga Promo

New Avanza G Baru 2011 DP mulai 18jtan, Angs mulai 3jtan Harga Nego V.000-31/12

Inova V A/T htm 06, Kjg lsx 97, Avanza G Th08/09 Harga Nego V.000-31/12

Ford Everest 4x4 silver 07, Hino Dutro Dump / Tanki ‘09 Harga Nego V.000-31/12

PU Mega Carry APV 2011 100% baru ready stock. V.26482-14/1 Harga Promo

Daihatsu Terios TX / TS Xenia, Luxio 2011100% baru pilih warna V.26482-14/1 Harga Promo

X Over Th07,’08,’09 Swift ‘07,08,09 Jazz 08,09,’10. Harga Nego V.26478-14/1

Avanza G ‘09, LC Sygnus ‘00, CRV ‘03, Rush S ‘07 Harga Nego V.26478-14/1

Fortuner Tipe terbaru DP15%+ bns+ voucher belanja Ready stock V.25649-4/01 Harga Promo

Hilux Tipe terbaru DP15% + bns+ voucher belanja Ready stock V.25649-4/01 Harga Promo

CRV 2.4 A/T htm 08, SX4 A/T silver 08, Swift ST htm 10. Jazz VTech 07 V.000-31/12 Harga Nego

Xenia Xi 2009. Sirion 2010

Triton/Ranger/Mazda DC /PU Th08/09 V.000-31/12 Harga Nego

HUB: SYILFANI 0511-7709787 / 082154125757

Harga Nego

V.000-31/12

HUBUNGI : TAMAN MOTOR Jl Tembus Gatot Subroto Sultan Adam Banjarmasin 081351181599 HARI MINGGU/LIBUR TETAP BUKA BISA TUKAR TAMBAH

HUB SHOW ROOM ISTANA MOTOR BANJARMASIN

HUB SHOW ROOM ISTANA MOTOR BANJARMASIN

0511-7401974 - 08125123674 - 085248428234 - 081349751985

0511-7401974 - 085248428234 - 081373044487

TERIMA PESANAN MOBIL BARU CASH/KRDT DIJAMIN LEBIH MURAH

TERIMA PESANAN MOBIL BEKAS CASH/KRDT DIJAMIN LEBIH MURAH

Kijang Grand Th96 Biru orisinil Feroza SE 95. Escudo 20i 01/03 Harga Nego V.000-7/01

Honda Stream 2.0 matic 05 merah. Jazz 08 matic putih mutiara V.000-7/01 Harga Nego

All New Avanza 2012 model baru bonus menarik V.25330-3/01 Harga Promosi

New Rush ready stock + bonus lengkap V.25330-3/01 Harga Bagus

100% BARU Grand New Fortuner. Fortuner 09 G Lux htm Km rendh mls V.25492-1/1 Harga Nego

100% baru All New Avanza V.25492-1/1

12 Unit All New Avanza VVTi ‘11. Htm, Slvr, Merah, Abu2 100% br bns srng jok V.000-2/01 Harga Nego

New RushTh2011 Putih 100% baru V.000-2/01 Harga Nego

3 unit Carry PU APV 1.5 Hitam Putih V.000-2/01 Harga Nego

Grand Vitara JLX manual 07 merah met. Xenia Xi 1.3 08 silver V.000-7/01 Harga Nego

Granmax PU/Box 09/10. CRV Matic Th00/02, Kjg Kapsul LX 04 V.000-7/01 Harga Nego

All New Kijang Innova bonus vkool keliling V.25330-3/01 Harga Promo

All New Fortuner bonus

100% Baru Grand Inova Harga Nego

X Trail ST 04 Abu2 metalik asli banjar. Land Cruiser Th95 velg racing mls V.25492-1/1 Harga Nego

4 unit Daihatsu Terios TX Manual putih mutiara 100% baru V.000-2/01 Harga Nego

6 Unit Grand New Innova 2011 AKhir putih model baru V.000-2/01 Harga Nego

Jazz Th2011 Gress Putih

Harga Promo

HUB YANUAR 085393292001 / 0511-7489055 RIZAL 082153770033 / 0511-6316675 Proses Cepat dan Mudah

Bisa Cash/Kredit & Tukar Tambah Hubungi 0511-7416023 / 08125018455

All New Xenia BDP10% atau angs 2jtan grts servs 3th atau 50rb km V.26208-7/01 Harga Nego

New Terios Dp 20jtan atau angs 2 jtan, bns karpet dsr, sarung jok, kc film V.26208-7/01 Harga Nego

New Granmax Pick Up Dp 9jtan atau angs 2 jtan V.26208-7/01 Harga Nego

Luxio DP 12jtan atau angs 2 jtan Harga Nego

V.25330-3/01

V.26208-7/01

PROMO AKHIR TAHUN CASH BACK MENARIK

SHOLIHIN 081349530334 / 0511 - 6229788 PERSYARATAN MUDAH & PROSES CEPAT, SEMUA BISA DIATUR !!!

PROSES MUDAH, BUNGA RINGAN, ASLI DA “ URUSAN TOYOTA JADI MUDAH !!!”

V.25492-1/1

Harga Nego

Hub. ANUGERAH VARIASI 081351567889 Jl A Yani Km 1 No 29 C-D-E Bjm CASH / KREDIT

All New Xenia 2012 AC double blower DP murni 22jtan atau angs 2 jtan Harga Promo V.000-23/1

All New Sirion DP 45 jtan angs 2jtan tanpa survey lgsg bw unit V.000-23/1 Harga Nego

New Xenia DP 19jtan atau Angs 2jtan + hadiah menarik lainnya.

Granmax Minibus DP 15jtan atau Angs 2jtan

V.26571-15/1

V.26571-15/1

New Terios DP mulai 22jtan / angsuran 3jtan Harga Nego V.000-23/1

Luxio DP 40jtan angsuran 2,5jtan tanpa survey lgsg bawa unit. V.000-23/1 Harga Nego

Terios DP 18jtan atau Angs 3jtan

Granmax Pick Up DP 9jtan atau Angs 2jtan

V.26571-15/1

V.26571-15/1

KHUSUS PENJUALAN MBL BARU DAIHATSU HUB: EDI 0852 4986 2408 / 0511-7359329

PROMO AKHIR TAHUN & DP MURAH UNIT READY STOCK, SERVICE OK 24JAM HUB IWAN 0511-7524845 / 082149070909

BERMINAT SERIUS HUBUNGI:

Fortuner G Lux 2.7 2011 AT Bensin Hitam mbl sprt baru. V.000-24/1 Hrg 425jt Nego

All New Sirion DP 20jtan / angs 3jtan + bonus menarik V.000-28/1 Ready Stock

Luxio DP 13 jutaan + bonus menarik V.000-28/1 Ready Stock

Terios DP 15% / angs 3jtan bns sarung jok, karpet, kaca film V.000-28/1 Ready Stock

Granmax Minibus angsuran 3jtan bonus sarung jok + karpet dasar V.000-28/1 Ready Stock

Granmax Pick Up angsuran 2jtan Ready Stock

V.000-28/1

HUBUNGI : PUTRI: 081348601347 / 0511 - 6379793 LIA :081250111188 / 0511-7250838 PUPUT : 082153730003 / 0511-7172730 Beli dengan kami dapatkan hadiah langsung DVD, Rice Cooker, Handphone dll !!! HONDA

2 unit New CRV 2.0 Matic & Manual Putih Mutiara 100% baru V.000-24/1 Harga Nego

Barang Ready Stock HUBUNGI: ANINDYA MOTOR Jl A Yani Km3,5 Komp Beringin 4 No14 HP 08125027766 Bjm

081251068508

V.000-2/01

All New Xenia angsuran 3jutaan bonus menarik V.000-28/1 Ready Stock

SUZUKI

BMW X5 A/T 3.0 AWD SUV, AIRBAG Th2002 Hitam AC RT PW PS interior beige kulit Km 68000 velg 22 sangat mulus jarang pakai V.000-31/12 Harga Nego

Harga Nego

HUBUNGI : CV LUHUR PERKASA Jl A Yani Km.5 Banjarmasin Telp : (0511) 3252128 / 3252134. Terima Pesanan Semua Jenis Mobil

Suzuki Aerio Th03 Manual Silver, Audio Hub 0511-6421963 Harga Nego V.27040-2/1

Escudo 1.6 Th03 Manual Biru pkai audio Hub 085348231771. Hrg 115jt Nego V.000-1/1

Escudo 1.6 th.04 hitam full var pjk baru. Hub.08125006792 Hrg 122jt Nego V.27085-31/12

Honda Jazz RS silver manual Hub Dani Komp Bunyamin 081348111967 Hrg 192jt Nego V.27200-2/1

New Civic Th08 hitam asli Bjm mls bs TT. Hub 0511-7256706 Hrg 260jt Nego V.27449-4/1

HONDA TOYOTA

Avanza G 05 hitam VR PW PS AC dingin msn OK tape 05117455009 V.26224-18/01 Hrg 109jt Nego

Avanza Th07 Slvr,VVTi,Audio,Tv, GPS, DA Bjm,Hub 081348146897 Hrg 134jt Nego V.27214-2/12

Kjg G SX Th94 Biru Muda,Ac-VrMls Hub 0511-7420569/7319270 V.27284-3/1 Harga 55jt Nego

Avanza G Th2008 siap pakai, hitam. Hub.082153941556 Harga Nego V.27421-4/1

Kjg LX 03 Ac-PS-VR-Biru-MulusKlg Hub 081349700045/7502092 V.27415-9/1 Harga Nego

Djl Soluna Thn2000 Pjk Br Wrn Silver Km Rendah Hub.0511-3300616 V.27047-31/12 Harga Nego

All New Avanza BR 2011 Rahmah Mtr S Adam 085952474024/7655624 V.22560-30/12 Harga Nego

Inova G 06 Biru tgn 1 asli Bjm variasi brg simpanan Bs krdt/TT 05117466884 V.000-10/1 Hrg Nego

Avanza G Th08/09 New Model Silver Hub 6331955 / 081351895533. V.000-1/1 Hrg 130jt Nego

Innova G 09 hitam asli Bjm 99% orsnl bs krdt/TT Hub 08971777171 V.25680-10/01 Hrg Nego

Fortuner G Lux New Mdl ‘08 Htm cash / ovr krdt Hub081351371717. V.000-4/1 Harga Nego

Djl Hilux Vigo Th.2005 Silver Hub.081349605913/0511-7060008 V.26934-4/1 Harga Nego

Kjg Kapsul Th98 KF 80 biru PS, AC. Hub.081251002907/7092713 Hrg 81,5jt Nego V.27350-3/1

Yaris ‘06/07 Matic Hitam asli Bjr orsnl mls bs TT/krdt 0816478044/7307456. Hrg 138jt Nego V.000-30/12

Avanza G VVTi Th07 silver Var lkp orsnil mls. 7550248/081351547289 Hrg 132,5jt Nego V.27440-9/1

2 Unit Avanza G 08/09 silver & htm bd klng Hub7620888/085332896683 V.27202-8/01 Hrg Nego

Avanza G 08 hitam msh baru Hub 0511-7505892/4365251 V.000-30/12 Hrg 130jt Nego

Djl Avanza ‘05 Manual Gold kond oke. 081349605913/0511-7060008 V.26936-4/1 Harga Nego

Innova E Th.2007 Hitam. Hub. 081351420303 Hrg 160jt Nego V.27519-5/1

Tyt Fortuner 2008 tipe V silver akhir orsnl mls 05117427595 Hrg Nego V.000-2/01

Tyt Fortuner G Lux Th06 Akh Hitam full var Hub 087815986927 Hrg 310jt Nego V.000-2/1

Carry Realvan 1,5 Th03 Akh. merah Plat Bjb siap pakai. Hub. 9129059 V.27454-4/1 Hrg 62,5jt Nego

Grand vitara ’08 akh silver tgn 1 kond ist eks dokter 7727719/081351058333 bs TT Harga Nego V.27093-5/1

Szk Splash 2010 Hitam,TV,Kond mls, Spt Br 7424721/08214960303 Hrg 133jt Nego V.26800-2/1

Swift ST 08 abu2 met TV DVD MP3 AC orsnl blm prnh trsnth cat 081351310377 Hrg Nego V.000-2/01

Djl Jimny XR 86 Putih, VR,AC dingin, dbl gardan, lok Bjb 085332503636 Hrg 32,5jt Nego V.26978-30/12

Over krdt Szk Splash GL 2011 merah maron. 7675814/081281168220 Harga Nego V.27027-30/12

Escudo 2.0 Th’00 Akh Silver,Asli Bjr, AC Tape PW Mls bs TT 08115007118 Hrg 110jt Nego V.26948-2/1

Escudo JLX ’95 hijau tua met.PW, TV,Audio,Pjk 1th. 082155310240 V.27348-3/1 Harga Nego

Grand Vitara JLX 08 AT abu2 tua met. kond.ist Km rdh. 0811508844 bs TT V.27078-30/12 Hrg 205jt Nego

Escudo 1.6 Th05 Silver Hub 085387170199 / 0511-7304847. V.27389-2/1 Hrg 130jt Nego

Escudo 20i ‘01 silver,AC,CD+ MP3, orsnil,mls,asli Bjr 7576753Bs Kedit V.27491-5/1 Harga Nego

Over kredit Hnd City Th96 Hijau Met angsuran 1.850rbx26bln 6190519. V.27083-27/1 Harga Nego

Accord VTI-L Th.’02 elc seat. Hitam Hub.081251189000 Harga Nego V.27321-3/1

X-Over 07 ABS Matic Orange ,Tv, Full var,Km Rendah 085754645680 Harga Nego V.27396-4/12

X-Over 07 Manual, Silver, AC, V17", Orsnl, var lkp Hub 085754447744 Bs Krdt Harga Nego V.27492-5/1

Civic VTi-S 03 hitam M/T ban BR isti mewa audio bs krdt/TT 081333171111 Harga Nego V.25717-3/01

Ovr Krdt G.Livina 1.5 Mnl ‘10 BLN 4, Hjau Daun ss28X4539 Hub 087814639489 V.27478-8/1 CRV 2000 Matic silver,siap pakai Harga Nego mls,trwt. 7729196/085248387656 Harga Nego V.27521-5/1 Bersambung kehalaman 8 ...

Tyt Rush baru Hitam bs krdt Rahmah Mtr S Adam 085952474024/7655624 V.000-30/12 Harga Nego

BU Rush Type S Th.2007 Silver. Hub.08125031100/(0511) 6102179 Hrg 167jt Nego V.27056-31/12

Innova 2010 tipe G solar km 600 spt br hitam. Hub.085345145555 V.27084-31/12 Harga Nego

Vios Th04/05 Silver asli Bjr mls bs TT/krdt Hub 0811501226. Hrg 115jt Nego V.000-30/12

Avanza G 2010 hitam VR 17. Fas. lkp kond.siap pkai. 081351869991 V.27456-3/1 Harga Nego

2 unit Innova 09 & 11 Type G putih & htm brg spt br. 082154112229/7666289 Harga Nego V.26964-30/12

MERCY

Mbl Mercy Th.87 wrn hItAm kond. mls istmw,AC,Tape. 0511-7301235. Harga Nego V.27318-9/1

Honda New City Vtec Matic ‘07 Abu2 Met orsnl lkp asli Bjr 08125018455. V.000-30/12 Harga Nego

CRV’04 Manual Abu2 Tua Met,Var, Brg Ist 7704166/081348540039 V.27064-31/12 Hrg 165jt Nego

All New CRV 2.4 Th2008 Matic Mocca. Hub.08125101974 V.27058-31/12 Harga Nego

City ‘04 Borwn Met,Mnl,ist,TV jrg pkai Asl Bjr, 7536497/082155330773 TP. V.000-4/1 Hrg 125jt Nego

Hnd Jazz Th08 Matic,Vtec, Airbag, Putih Mutiara Hub 0811508005 V.27015-31/12 Harga Nego

Djl Cpt Mbl Honda Jazz 08,Htm, Mnl,Mls,Trwt,Hub 0511-7638910 V.27256-3/1 Harga Nego

CRV 2.4 Th2007 Matic, Abu2 Tua Metalik Hub 0811519975 Harga Nego V.27481-3/1

Szk Sidekick 1,5 ‘98 hitam met mls trwt bd klng orsnl PS VR CL 9235879 V.26606-6/01 Hrg 88jt Nego

All New Jazz RS Th09 Matic Slvr Km12rb fas lkp bs TT 085332909177. Hrg 187jt Nego V.26950-2/1

Stream 02 Manual Biru Mlm,Tv,Jrg Pkai,Ist TP7420207/081251269900 Hrg 120jt Nego V.27013-31/12

Jazz S ‘08 Silver pjk panjang. Jl A Yani Km6. 7337022/0821228445559 V.27434-2/12 Harga Nego

Jazz IDSI 05 silver pjk baru 1 thn mls trwt asli Bjm Hub 085393435995 Harga Nego V.000-4/1

Djl Honda Civic 1991 Kondisi,Siap Pakai Hub 081392191407 Harga Nego V.26654-30/12

Jazz VTec Sporty Th.2006 silverstone, AC,CD,Tape. Hub.085332518887. V.26869-29/12 Harga Nego

NISSAN

Djl Opel Blazer Motera Th2000 Biru Orsnl,S.Pakai Hub 7531545 V.27539-2/1 Harga Nego

Opel Blazer montera SE ’02 hijau slvr AC tape audio asli Bjm mls 08115007118. V.27089-3/1 Harga 69jt Nego

Livina XR 08 Abu2 met Km50rb Ex Wnt kond istw jrg pake 085349431508 V.000-2/01 Hrg Nego


8

Banjarmasin Post

JUMAT 30 DESEMBER 2011

Sambungan dari Halaman 7 ...

Avanza G 100% baru th 2011 An Pembeli Harga Nego V.25433-5/01

Swif ST Th2010 Manual Merah Maroon. V.25433-5/01 Harga Nego

All New Avanza 2012 Model & type baru bonus menarik V.25956-8/01 Harga Promo

New Fortuner, Bonus V Kool + bunga khusus V.25956-8/01 Harga Promo

Jazz RS Matic thn 2010 wrn Grey pajak baru. Harga Nego V.25433-5/01

Fortuner G Lux 09 hitam asli Bjm

Toyota Rush 2011 Bonus komplit, Ready Stock V.25956-8/01 Harga Promo

Tyt Dyna, cash back jutaan rupiah bunga khusus V.25956-8/01 Harga Promo

Harga Nego

V.25433-5/01

HUBUNGI : SINAR ABADI MOTOR Jl A Yani Km9,700 No97 (Seb Pom Bensin) 081953818111/085348234111/082158900889/ 0511-6181990 Terima Tukar Tambah Cash / Kredit

Hubungi:SAMUEL 081330701449 ANTON 081330171300/085348372000 WANDA 081351337733 / 0511 - 7504679

Honda CRV 06 hitam matic asli Bjm mls. Jazz Vtec Htm 08 V.25972-6/01 Harga Nego

Yaris E Th2007, ‘08, ‘10 Hitam Avanza G Th2010 Hitam V.25972-6/01 Harga Nego

20 Unit Avanza Baru/Promo

20 Unit Picanto Baru / Promo

20 Unit Rush Baru / Promo

Harga Nego

Harga Nego

Harga Nego

Mazda 2 2010 hitam barang sangat mulus Harga Nego V.25972-6/01

X Over 2010 hitam asli bjr. Terios TX Adventure 09 htm asli bjr Harga Nego V.25972-6/01

20 Unit Terios Baru/Promo

10 Unit Inova Baru/Promo

10 Unit Inova bekas 04 s/d 2010

Harga Nego

Harga Nego

Harga Nego

SINAR JAYA MOTOR Jl S Adam No48 Rt17 0511-7474554 / 0811505997

V.27546-30/1

V.27546-30/1

V.27546-30/1

V.27546-30/1

V.27546-30/1

V.27546-30/1

HUBUNGI : Showroom HARIS MOTOR 0816214929 / 081349640899/0811519827/0511-7462188 Bisa Tkr Tmbh Cash Krdt semua Merk. Terima pesanan mbl BR/Mbl mewah. Hrg dijmn murah MITSUBISHI

All New Avanza 2012 Model & Type baru bonus menarik V.000-2/01 Harga Promo

New Rush Bonus full, unit ready lebih cepat V.000-2/01 Harga Nego

Ford Fiesta TDP mulai 10% bonus Galaxy tab

Ford Focus TDP mulai 15% bonus variasi + cash back

V.25382-1/01

V.25382-1/01

3 unit New Jazz RS 2011 terbaru Manual / Matic Putih, Slvr Hijau. V.26338-12/01 Harga Nego

3 unit Tyt Rush S Th09,10,11 Silver / Hitam / Putih mbl sprt baru V.26338-12/01 Harga Nego

5 unit Tronton Hino Th2008. V.26871-20/1

Hnd New CRV AT/MT Bns kaca film VKool+roof TV+ karpet V.26871-20/1

PS 120 HD Bak Kayu 04 & 02, 98 bagus,pjk br. Hub.081348160314 V.27419-9/1 Harga Nego

New Grand Kjg Innova, harga menarik bonus vkool keliling R stock V.000-2/01 Harga Nego

New Yaris Disc luar biasa, bonus vkool keliling Ready stock V.000-2/01 Harga Nego

Proses Mudah, DP Ringan, Pelayanan Maksimal (Khusus Toyota) NONI 0813 4963 7107 / 0511 - 7187438 BRAM 0821 56 202000 / 0511 - 7230308

Ford Ranger XLT-D bns ban rimba+ cash back

Ford Everest TDP mulai 15% cash back + variasi tambang

V.25382-1/01

V.25382-1/01

PESAN SEKARANG JUGA STOCK TERBATAS HUB MULYA 081348561114, BB PIN 26CE2E42

Szk AVP Pick Up 2011 baru 100% V.25535-1/01 Harga Nego

Rush S Th08 Silver barang mulus V.26002-7/01

4 unit New Jazz RS Th11 Baru Manual/ Matic Pth , Biru, Hijau an. Pembeli V.26002-7/01 Harga Nego

Pick Up Panther 2005 & 2001.

Dump Truck PS 120 Th2004

Harga Nego

Harga Nego

Grand Vitara JLX Th08 Htm brg mls kaya baru Harga Nego V.26002-7/01

2 unit Swift Th08/’09 Hitam / Bunglon brg gress asli Bjm Harga Nego V.26002-7/01

Opel Balzer Th97 Harga Nego

V.25535-1/01

V.25535-1/01

V.25535-1/01

HUBUNGI: 087815227652

Harga Nego

HUB HY MOTOR Jl Sultan Adam Ruko No 3 Banjarmasin HP 08125016535 / 7517732 / 7394472

3 unit X Over 2011 & 2010 orange & Hitam Yaris S Th10 Merah Ferari V.26338-12/01 Harga Nego

2 unit New CRV 2.0 Matic/Manual 100% baru Putih. 2 unit Yaris 100% Pth V.26338-12/01 Harga Nego

Hnd Freed MSD A/T DP 25jt Bns kaca film + karpet dsr

Hnd Jazz MMC S A/T & M/T DP 25jt Bns kaca film + karpet dsr

V.26871-20/1

V.26871-20/1

HUB HD MOTOR JL Belitung Darat Samping Gg Amal Utama No108 Rt22 Telp 0811514487/0811512535/082153640999 Bjm

BUNGA MURAH 3,99% / TAHUN PROSES CEPAT & BISA TUKAR TAMBAH Hub : DARKUNI 081348623579 / 0511 - 7534709

Xenia DP 20jtan/angs 2jtan AC dbl, kmr parkir GPS DVD V.000-7/01 Harga Nego

Terios DP 15%/angs 3jtan bns krpt dsr, srg jok, kc film full V.000-7/01 Harga Nego

All New Avanza Bonus aksesoris full V.26947-23/1 Harga Promo

New Rush Ready stock + bonus variasi + jok 3 baris Harga Promo V.26947-23/1

Sirion DP 20jtan/angs 2jtan MP3/ USB/Bluetooth+bonus V.000-7/01 Harga Nego

Luxio DP 15%/angs 2jtan + bonus anti karat V.000-7/01 Harga Nego

Grand New Kijang Innova bonus v kool keliling . V.26947-23/1 Harga Promo

New Fortuner Facelife ready stock + bonus vcool V.26947-23/1 Harga Promo

ROZY 0813 51 989 189 / 0511 - 745 2500 SANAH 0813 493 83963 / 0511 - 637 3362

Hub: JUNIAR 085390511020 / 0511 - 7489060 EKO 082149057333 / 0511 - 7623223 Special “ PRICE” X Mast and New Year

DAIHATSU

Taruna 04 silver orsinil Cat Body kaleng V.27443-29/1 Harga Nego

Bus Mini Inter Coler 18 seat ‘10 TV AC Km15rb orcit ungu 08125003489. V.27443-29/1 Harga Nego

Karimun Estilo ‘10 Akh Putih, 2010 Silver V.24928-29/12 Harga Nego

Fortuner V 08 hitam orsnl cat Full Var 08125003489 Harga Nego V.27443-29/1

Yaris 06 Biru met orsinil cat body kaleng Harga Nego V.27443-29/1

HUBUNGI : 0511-7409790 / 0511-7510621 / 08125003489 BMW

KIA

Swift ST ‘07 Hitam variasi, velg 17 crom asli Bjm V.24928-29/12 Harga Nego

Djl L300 95 Bensin K.Berlian Putih, Sp Pakai,Ban Baru 081217583855. Harga Nego V.27011-31/12

Djl.cpt 4 unit Xenia XI 2010 merah hati & silver. 08125193642/7154789 V.27452-3/1 Hrg 126,5jt Nego

Galant V6 matic 98 mocca full audio modif VR18 bsTT mbl/rmh 085332909177. V.27086-3/1 Harga 85jt Nego

Mitsubishi lancer EVO 3 94 orsnl luar dlm Hub 081348240902 V.000-8/01 Hrg 63jt pas

Jazz RS AT Th2010 Kuning Harga Nego

V.24928-29/12

AYA MOTOR Jl A Yani Km10.400 Hub 0811 5004555 / 0511-7144555 Jual Beli Tukar Tambah Hari Minggu Tetap Buka FORD

Feroza SE Th96 Biru Abu-abu, Kaleng, Hub 081348878955 V.27389-4/01 Harga 64jt Nego

Triton GLS 09 hitam fas lkp Hub 08126507862 TP V.27195-2/01 Hrg 250jt Nego

MITSUBISHI

Honda Jazz ‘05 VTec Manual Silver asli Bjm. Visto ‘01 Silver V.24928-29/12 Harga Nego Feroza SE 95 Biru Abu2 Bd klng trwt Hub 0511-7499110 V.000-2/1 Hrg 61jt Nego

Djl L-300 Th.86 hitam siap pakai. Hub.7740187/085249358379 Harga 38jt Nego V.27344-3/1

Jual cpt L300 Pick Up 97 coklat tembakau maaf tdk sms/prntara 7679600 Hrg 47,5jt Nego V.000-2/01 Feroza ’94 htm bd cat orsnl,msn krng AC,DVD,pjk 1th. 081348658565/6406802. Harga 56jt Nego V.27336-4/1

Daihatsu Taft GT Th2002. Hub. 085249422107 Harga 85jt Nego V.27442-4/1

Feroza SE Th95 merah Abu2, klg, AC,DVD Hub082151522881 TP. Harga Nego V.27338-3/1

T.120 SS PU 2011 htm mls Plat KH Palangka Raya. 085251200826 Harga 88jt Nego V.27342-8/1

HYUNDAI

L300 PU Th96 Bensin Putih Susu siap pkai 081349600673/6206499. V.000-31/12 Harga 68jt Pas BMW 318i th.96 velg 18 siap pakai. Hub.085251050502. V.27076-31/12 Harga Nego

Timor 2000 biru met karburator lkp, bd klg,bkn eks taxi. 08125044031. V.26937-30/12 Harga 47jt Nego

Ford Escape V6 th.04 Matic Hitam AC tape TV bs TT 08115007118. V.27069-3/12 Hrg 119jt Nego

Getz GL 05 Htm, full Audio V17 MT AC,PS,PW. 082155651955/7717268 V.27432-4/1 Harga 98jt Nego

Djl.Xenia Xi Th.2004 coklat muda met. 081348189999/0511 7418999. Harga Nego V.27330-3/1

Granmax 09 wrn putih siap pakai Hub 082153140575/08567896393 Hrg 90jt Nego V.000-28/12

Terios 2010 Akhir Silver full Var sgt mls TV,DVD,Pjk br. 0511-7580939 Harga Nego V.27557-5/1

Over krdt Triton Th.2010 GLS wrn putih. Hub.081351967519. Harga Nego V.26968-30/12

PEUGEOUT

Unit terbts Mitsubishi L300,DP *20 jt-an. 085251306362/0511-7464885. V.000-6/01 Harga Nego Kia Sportage Long 4X4 Matic ‘00 Htm AC tape PW PS bs TT 7715548. Harga 69jt Nego V.27074-3/1

Bawa pulang Ford Fiesta mu TDP 30jtan. Hub. Ariana 081250111333/7710333 Angs 3jtan V.26412-14/1

Atoz Th01 Biru Muda Met Hub 0511-7305277 / 0812512225777. Harga Nego V.000-1/1

Taruna CSX ‘99 Merah Silver bd klng AC dingin asli Bjr orsinil 7717529. V.000-31/12 Harga Nego

Taft ‘91 hitam full Audio mulus. Jl A Yani Km6. 7337022/082122845559 V.27436-2/1 Harga Nego

Taruna CSX 03 Htm/Slver Asli Bjm Brg Bgs,AC Dngin 7409654/085390609777. V.27313-30/12 Harga Nego

Mits Pajero Sport 09 Akhir silver mulus Hub 0511-7427595 V.000-2/01 Harga Nego

SEPEDA MOTOR

Djl mobil Peugeout 206 th 2001 Silver hub 082154635009 V.27366-6/1 Harga Nego

MAZDA

KIA Carnival GS Diesel ’01 Matic AC, Tape Elektrik fungsi semua bs TT. 7518118. V.27555-8/1 Harga Nego

Mazda RX8 AT ’09 putih mutiara, Velg 2 set kond.ist asli Bjr. 7408844 bs TT. V.27077-30/12 Hrg 515jt Nego

ISUZU

Panther Touring ‘02 Abu2 Met mls DVD audio No sms 08195155554 V.000-6/1 Harga Nego

Djl Panther ‘08 Turbo Silver kond s pkai Hub 7416771 / 08125119669. Hrg 135jt Nego V.000-1/1

Ford Fiesta DP 15% atau angsuran 3jtan. Hub.Amie 6115188. V.25379-1/01 Harga Nego

Atoz 1,1 Mpi 06 hitam asli Bjm PW PS VR Hub 082151705633 V.000-2/1 Hrg Nego

Taft Hiline Station ’91Akh 4x4 dbl Gardan AC dngin bkan bks tmbang. 081348986321 V.27438-4/1 Harga Nego

Daihatsu Hiline Pick Up 2001,97,91 siap pakai. Hub.085249422107 V.27446-4/1 Harga Nego

Xenia Li 2004 coklat met istimewa Hub 0511-7505892 V.000-4/01 Hrg 98jt Nego

Dijl Mitsubishi Dump Truck 125 HD 09/10 bs krdt Hub08115003631 V.000-2/01 Harga Nego

Over krdt Pulsar 220 ‘11,htm,asli India, ss 2,5th, a 570rb/081251757511. V.25439-5/1 Harga 8jt Nego


9

Banjarmasin Post

JUMAT 30 DESEMBER 2011

BANJARMASIN

LAUNDRY

SERVICE

LAIN-LAIN

SUZUKI

ELEKTRONIK

Msn Pengering Laundry Gas 16Kg & 30Kg Garansi 1Th Hemat&handal Hub 082153758989 www.pengeringlaundry. com

PELMA Jasa Service,jual beli Laptop New % second CPU P4 700rb Ready Dcore AMD LCD MB HD SDR DDR LAN CDRW VGA SC. Hub 081348626260/05117429944

Gerai Tsel membthkan Karyw/i posisi SPV,D3/S1,jjr,ulet,mau bekerja keras. S P G , m i n . S M A , j j r, b e r t g j b , c k t n , b s kerjasama team. Lmrn lsg ke:Akar Daya Jl.A.Yani Km.35,5 Bjb (samp.Bank BTN)

Djl Cpt Spin 09 Bulan 9 Wrn Putih Pribadi Harga 8Jt Nego Hub 082152865613/ 6154726

CCTV SALE Akhir tahun! Secure CCTV High Resolution pkt 4 chnl 4,5jt pkt 8 chnl 8jt (kbl+HD+psg) Fingerprint 1,5jt Alarm,Tera Digital. 08195458572 200000026751

LAIN-LAIN Ultima Rent Game sewa PS2,PS3,jual kaset PS3,delivery wil.Bjm.Anda pesn brg kami antar.Hub.082150060051 200000025336

TK CS Games,Pusat Penjualan Games, Grosir,Playstation 2 & 3,Xbox 360,PSP,dll. Jl Kinibalu Ruko No 3, sebr LP3i(dpn Depo Gemilang)0511-7331798/081351990400 200000026436

MZ Elektronik jual beli TV,DVD,LCD, kulkas PS1-2,laptop dll.Km siap dtg krmh anda hub(6119023/085348728210 200000026758

FOTOGRAFI VIDEO SHOOTING AUDICAM,Photo&Video Perkawinan, Videoclip,Ultah,Iklan TV,profile,trnsfr Video&Edit Jl.Sutoyo.S No159 Hub 7739529/4416561 200000026280

HANDPHONE HP

200000026804

MONEY CHANGER DOLLAR...RIYAL...RINGGIT Hub. ARTA Money Changer Jl.Haryono MT No.4 Bjm. 0511-3356055. Bandara 620 5000. 200000027259

RENTAL LCD Projector&Screen Penyewaan Harian Untuk Presentasi&Acara Lain Hub Artha Media 082153758989 200000025946

SERVICE TEKNIK ELEKTRONIK mnrima panggilan perbaikan TV,Tape,VCD,dll. (0511) 7406535/08152115733. 200000025316

Jupiter bergaransi kulkas, mesin cuci, jb tt service AC 35rb. Hub 3259723, 7592772, 7500994. 200000025753

Service Panggilan Pompa Air,Kompor Gas,Genset,Msn Cuci,Kulkas,TV,AC,Hub 05117206379 200000027530

CV BINTANG TEKNIK Spesialis pnggln Serv. Bongkar/psg AC,rmh/ktr,kulkas,m. cuci & jual beli AC bru/bks 7761825/0812 51727781 AUDIO Service Elektronik Menerima Panggilan Service TV-Msn Cuci-Kulkas Hub 7416077/08125035225

200000026277

200000026203

Sedia berbagai macam penyadap HP GSM. Hub.7464161/081348709251

Service Generator Set,Radar Marine,SSB, Kulkas,Tv,M.Cuci,Pump Air,Ints Listrik Dll Hub 6348757

200000026962

LAIN-LAIN Anda mau kredit HP/Laptop. Hub. Annaphone.com Jl.S.Adam Sebr.Warnet Oxy Rt.16 Bjm. 087815833323/081349 567897 200000026103

200000027198

TARYO TEKNIK servis ditempat TV, kulkas, AC,msn cuci,dispenser,dll. Hub.(0511) 7602132/082149054582

PELIHARAAN

200000027050

Jual beli Kucing Persia.Toko 88 Jl Hasanudin HM(sebr Duta Suara)05117432327. 200000027515

JASA

200000027042

MIXCOM Spesialis Service Laptop Hardware,Matot,Blank,Bios Terpassword, Ganti LCD,ganti Keyboard dll bergrnsi Cab.Sby. 7589911/7764933 200000027417

LAIN-LAIN CPU AMD+LCD LG 17"=1,7jt.P4+LCD 16"=1,1jt.P4+Monitor 15"=725rb,mengrjkn warnet&game,jual parts 2nd. Hub 05117720959 200000026009

Kami beli Comp ex Game & Net. Jual parts bks.HD30.80.160.250.DDR 256. 512. VGA.LAN.Montr,dll. Hub. 0511-77209 59 200000026013

All News PC P4+LC D16=2.300rb Ready Axioo,Toshiba,Acer,Asus hrg.murah. (0511) 7463730/6304868 200000026371

Jual/beli/tkr tmbh Laptop/Notebook/ PComp hrg.bs nego. Hub.ADCOM 6304868/7415800 200000026888

LOWONGAN KERJA

HERBAL Stockis Tahitian Noni Promo Akhir Tahun Beli 6 botol Gratis 1 botol Jl.Kelayan B No3 Banjar masin Hub 08129599194/08180 8153673

200000025456

DECOR PLUS mlyni interior rmh,ktr,htl,dll. Mlyni pengecatan & pembuatan taman Free design utk pkt pelaksanaan. Hub.081347794007/7571080.

200000026048

TEKNIK MUHIB TEKNIK Spesialis Prbaikan Msn Cuci,Tv,LCD,Lmri Es Tlp(0511-7340740 Grtis Cek Krskan,Prbaikn ditmpt

PIJAT & LULUR Selvi Massage Mnrma Panggilan Pijat 24Jam Anda Pst Puas Dgn Plynan Kami Hub 087816417500 Reflexi Dan Full Body Massage Lulur Hub RADIT(081351616249 200000025359

GINA MASSAGE Ditangani Wnt Muda Berpenmpln Menarik,Ramah & Tak Mngecewakn Hub(085251714846 200000025461

Poppy Massage Tradisional Jawa&Lulur 24Jam Hub 082156756888 NO SMS Area Bjm SALLY MASSAGE Dtngni Wnt Muda Brpnmpln Menarik,Ramah&Tak Mengecewakan Hub(085251699944 200000026405

AJENG mnrm pggln Pjt trdsnl & terapi,llr 24 jam. Trpi Guasa,terapi telinga tdk menyediakan tmpt. 081256022567 No.SMS. 200000026500

ARSITEK D-M Design Jasa Gambar RAB & Pembangunan Rumah Kantor Ruko Dll Hub 05117552288/7470399

KARTIKA MASSAGE menerima panggilan lulur dan body scrup. Hub. 0813497 11102

200000025385

200000026738

200000026532

RH-DESAIN Jasa Gambar,RAB dan bangun Rumah/Ruko,Hrg Murah Mulai 15rb/m² Hub:7461732/082155354425

Terima panggilan Massage & Lulur Di Tangani Tenaga Muda Dari Jawa Hubungi Tanty 24Jam 085347118887

200000025458

200000027017

DHIYA UL-HAQ Desain/pelaksanaan mnrm Desain rmh,ruko,ktr,dll produk 3D,RAB. 6141961/081348318461

Sinta(19)Pnggln Pijat&Lulur 24Jam Muda,Ramah,Pnmpiln Mnrik Hub(085390 443882

200000025687

200000027376

JAVA STUDIO Arsitektur Your Property Partner: Pembgn.Baru/Renov(free design), Furniture & Property Bjb/Bjm. Call 6117616/085390919801

Fresh dengan pijat relaksasi area Banjarmasin, tdk sedia tempat, call Ling Ling 081325011878 No SMS

200000025996

HIBURAN Ada PERSEWAAN BADUT; Upin-Ipin, Mickey Mouse,Bbek,Naruto,Bearnard Bear,dll.Hub.0511-7411625/0511-7429 768 200000026706

INTERNET Jasa Pembuatan Website,Database/ prog.CCTV,Wrnet,Servr,Hotspot,Mikrotik. 7464161 / 081348709251 200000025641

KONSULTAN Pajak Spt Tahunan/Masa pph Psl 29/25, pph Psl 21&ppn Hub Soetanto 082155 708888/085751878888 200000027110

LAUNDRY Kumala Laundry 100%PDAM,Garansi Bersih,Grts A/Jmpt Trma Linen Hotel Ant Bactri Hub 082153758989

Dicari Sopir dan Marketing berpengalaman. Hubungi 0511 - 4722776 / 71551 36 200000027503

Dibutuhkan Tenagag Kerja 1.SOPIR Sim A(Pengalaman)2.Teknisi Listrik(Jurusan Listrik)3.Pekerja Lap(Pemasangan) Lamaran Ke CV BUDI Jl.A,Yani Km 167 Samping Rs Ulin Bjm 200000027553

MESIN FOTO COPY

200000026350

Djl Msn Hamadha DF Merk CD,700 Hrg Nego Hub 085950129009/7729009/ 753900/4367207

CHEVROLET

200000027536

LAIN-LAIN

20000025375A

Menerima panggilan, Pijat, Lulur, Refleksi untuk Pria / Wanita berpenga-laman Hub Vivi 081349706797/08215 5713211. 200000025388-A

SARI Massage (pijat Tradisional) hubungi 0853 3252 1818 No SMS 200000025388

Pijat Tradisional Khusus Panggil,Tdk Mnyediakan tempat Hub.HARIS 0821565 32008 200000026640

LAIN-LAIN Dijual alat terapis Batu Giok asli Jepang, serius hub.0812517249493/0512-21741 No.SMS TP. Hrg nego. 200000026851

KOMPUTER

PRIMA Toner refill & SVC printer laserjet all merk bergaransi,isi 5 gratis 1,siap antar/ jemput,harga mulai 75rb. Hub.085751049 177/0511-6116468

200000025944

200000026699

RUMAH CUCI CINTA,jasa cuci&setrika, 7rb/kg,antr jmpt Gratis!! 0511-74297 68.Karena Cinta kami ada!!

Mau Service Printer atau mau beli pkt Printer+infus Canon/Epson murah aja. Hub.7091000/085251822522.

200000026704

200000026763

200000026890A

DAIHATSU Xenia Xi 2010 Merah Mrn/Ati Tv,Ac, Dvd,Fas Lkp,Pwr Sound,Hrg Nego Hub 082154955080/7437217 TP 200000027188

Djl Daihatsu Pick-up Zebra Putih Th2004 Hub 085652054949 Nego/No SMS

30th pnglmn krj dbdg jpt min3th Penddk terakh S1 Krm ke CV berikut Fhoto 399.sembilan@gmail.com

Djl Xenia(Okt 06)Silver,Msn Bgs,Trwt, Pajak baru Hrg 90jt/nego Hub 085345651 994 TP

200000027473

Terios TX 08 htm cat orsnl klng brg bgs bersh luar dlm bs TT mbl lain/krdt 160jt nego. 081351447999 200000027499

200000027550

200000025365

200000025538

200000026977

Dcr Sgr Accounting min.D2,Wnt & Call Center min.SMA. Lmrn ke PT.Smile Home Shopping Jl.S.Adam No.9 Banjarmasin Hub:087860537958

Honda CRV 20 AT Th09 Akhir Pakai Sndri Full Var,Km20Rb,Hitam Hrg Nego Hub 0811518184

200000027072

Dbthkn Sgr Ahli Desain Grafis,Corel Adobe,Dll P/W Blm Mnkh Hub 08135 1021618/081953753332 200000027193

Dibthkn Karywn Laki2 min.SMU/sdrjt pnmpln mnrk jjr,blm mnkh. Krm lmrn k’ Turkish Carpet Lt.Dsr.D 01 Duta Mall. 200000027247

Dcr.Karywn utk Sopir+Bag.Gudang Figura & Album,min.SLTP. Lmrn dikrm ke almt: Jl.Veteran No.420 Arthomoro Cellular/ Naga Kreasi Dunia (smpg Dunia Sepatu). 200000027315

Dcr Krywn Utk Sopir MinSMP, Bag. Gudang&Salesman MinSMA Lamaran Ke PT.Sapta Sari Tama Jl.Keramat No14 Bjm

200000027204

MITSUBISHI Mitsubishi Strada 2007 dobel Cabin warna putih kondisi prima. Hub. (0511) 7211180 200000026766

SUZUKI Jual Szk Escudo Th96&Szk Esteem Th91 Pth,Velg Racing,TV,Vcd,Mp3,Full Audio Hub 085393067513 Nego 200000027211

Suzuki Escudo Th.’94 komplit,brg Ok, Variasi harga 75jt. Hub.085651164766 200000027424

Szk Carry ST 88 biru,VR,BR, TR,remote, asli Bjr,pjk br,kond.ist hrg 24,5jt (nego) 6215064/081250054161 200000027508

TOYOTA Over Kredit Tyt Rush 2011 G.Lux 85jt,Sisa 19XRp7750000 Crane Rb Kapasitas 35ton Rp300jt,Kondisi Siap Pakai Hub Hendra 08125119519 200000027352

Dicari Karyawan utk Ponsel. Lamaran langsung ke Tiara Ponsel Jl.Veteran Banjarmasin.

Djl.Kijang Th.’96,AC,Ban Radial, Mesin Ok,siap pakai,harga 53jt. Hub.0812502 5169

200000027353

200000027428

Dcr Karyawati yg Brpnglmn Dibidg Salon&Lulur Utk Salon Hafi Banjar Masin Hub 085348281999/7716162

Avanza G 2010 bln 8 htm orsnl mesin spt br brg bgs tdk mengecewakan hrg 145jt

mnkh,umur min.20th max.30th, berpglmn.

200000025689

INDO Rental Menyewekan Mobil+ Pengemudi Jl.Simp Telawang No7 Bjm 05116169988/085349716988 200000025711

Linggang Rent Avz,Rush,Inv,Jazz Dll Fortuner L.Cruiser Alfard Hammer 4x4 Hub 6289777/081351019777 ARIEL RENTAL CAR,hr-an,jam2an,sedia Avanza,Jazz,Terios,dll. Hub.08135103 4118/(0511) 6138827. VERA RENT menyewakan Innova 2011, Avanza,Xenia,Fortuner. Hub.(0511) 7434273/0811508748. EDODY Rent 0511-7761972/081250007 772 Avanza 11 250/hr+Sopir Bisa Blnn Antr Jemput Bandara. 200000026140

#A.J#Rent Mitsubishi Triton Double Cabin,Standart Tambang Harian,Bulanan Hub.7717268/082155651955 BENAWA PUTRA RENTAL CAR (0511) 4782222/7335555. Menyewakan segala jenis mbl kebutuhan anda. 200000026502

N”41"LA Innova,Avanza/Xenia ’11 & sedan Rp.250rb/hr-25rb/jam,bs carter bndr &luar kota (0511) 7316776-08125066776 200000026730

AA TONYMAS RENT,Innova,Avanza, Xenia,dll,bln,mggan,hran,antr jemput bandara,nego. (0511)7751808/081150 8077 200000026900

SATRIA Rent 0811510688-7400688, InnovaG=8jt GrandFortuner ’11=19jt AvanzaG”11=6jt Xenia=5jt LGX=4jt 200000027362

MUTIARA RENTAL (7493322/05113257326/7523377/0811519649,sedia Innova,Avanza,Terios,X.Over,hrg sewa nego.

PELUANG USAHA MLM BC.NORSEHAN MLM Sophie Martin Paris 7707235/08195466957 u/jd member br dpt disc.keanggotaan/hadiah lsg 200000025781

Anda Butuh Uang Tunai(Tanpa Jaminan) Hingga 200Jt Bunga Ringan Proses Cepat Hub 082153758989(Agus) 200000026816

Mau Bk Loket Pmbyrn PLN/Telkom/ PDAM/Pulsa DSB Online Nas. Gratis pendaftaran,kpn sj,dmn sj.hny.utk 10 org. Sgr Hub 085248498778/081545177 999 200000027206

PENDIDIKAN

Diklat 24 jam Bhs.Inggris otak kanan llsn SMA-S1 semua Jurusan. Cuma Rp 900rb garansi kerja sampai bisa. Mr.Fathoni (0511) 7408195/085251719575 Kursus Mekanik ATC Sampai Bisa Praktek Dgn Mio,Termurah,Dpt Modul,Sertfkat, Baju Praktek Hub 7766540 200000025626

Kursus/Training Bisnis Online u/ awam Rhsia manghslkan jutaan rupiah lwt internet.081348428286/Alex 200000025958

LPK Ananda Jl.Simp Gatsu Komp A,Yani I Ruko No83&Jl Banper Raya Ruko No28 Kursus Mengemudi Di Jamin Bisa 7174 300

200000027501

Dijual L300 Diesel Th.’98 Akhir,siap pakai harga Rp 64jt nego. Hub.08125025169

LES Membuka Les Paket1 Matematika,Paket2 Bahasa Inggris/Arab Hub 085751623383 (Ahmad Privat) 200000027179

200000026748

Djl.L-300 Pick Up Solar Th.2003 hrg.95jt kond.mulus. Hub.(0511) 7228118 200000027543

PENGUMUMAN KEHILANGAN

SUZUKI Spd Motor Suzuki Shogun Th07 Wrn Merah mulus hrg nego Hub 0511-7463536 TP maaf tidak terima SMS . 200000026453-A

200000027535

Jl.A.Yani Km 2 Bjm 200000027403

200000027081

RUMAH DIJUAL Cash&Kredit T.45/170; 56/170 Jl B Anyar,dkt kampus STIKIP,UM bs diatur. Hub.0511-7433485/08164569217 200000025374

Rmh&Ruko BARU&BRKUALTAS(Siap Tnggl)Ty110-90-70 Sdh Pagar Kll Lok PINGGIR JL Raya Bhyangkara(Simp. 4BB)Dekat UNLAM Perum Nirwana Permai(Samp.Ktr BKN/Sblm SPN)BB HRG SPCIAL Bs KPR Hub 08125064537/ 7409527 200000026041

Djl rmh Komp.Buncit Indah IV/89 Bjm Lt.200 Lb.240,4 KT-4 KM. Hub.05116412790 200000026297

Djl Cpt,Murah&BU Rmh T38/120m² Sdh Renovasi Komp.lampau Permata Hijau Blok C No24 Hub 05114421281 200000026329

Djl Rmh LB90m²,1300wat 3Km/wc Dperumahn Jl.Alalak Utara Blkg RS. Ansari Saleh Hrg 350jt 085754566750 200000026544

Djl.cpt rmh,Jl.Pramuka Komp.Siaga II No.32 Rt.34 Bjm. Lt.200m2 menghdp timur,5KT,3KM nego. 082153381234/ (0511) 6178887 200000026824

Djl Cpt Rmh LB200m²,3Km ,Pgr Besi, Komp Kruing indah Blok A No4 H.Bakti Hrg 250jt/Nego Hub 08125006804/6260553 200000027346

Prmhn Raysa Regency samp. prmhn Pemda Abdi Persada Alalak Utara type 36 plus hrg 100jt. 0511-7335111 200000027506

RMH DIKONTRAKKAN / KOST Terima Kost Karywn fas.lkp,AC,TV Jl.Manggis Sarikaya No.9A. Hub.0813511 29560

MOTOR DIJUAL

200000025985

Kost putri lkp,AC/non AC,km dlm,TV,lmri spring bed Jl.A.Yani Km 8 Rina Karya Aster 13. Hub.081349519284/7520886. 200000026291

Terima kost krywn/ti,fas.lkp, 1,5jt/bln Jl.Raya Bima No.14 Km 6 Bertng Jaya T.081351793006-7548409 Dikontrakkan Rumah Komp Bunyamin Residen Ray 5 Kav 75 Hub 6119233/ 081351909544 200000026786

Digadai/Dkntrkn Rmh Jl.Pramuka Tmbs Gatot 2LT 7KT 6,5Jt/Bln Min 2Th Hub 05117456502/085349404849 200000027186

Dikont Rmh Krmik Hrg 15Jt/Th 2KT Hal Luas,Bs 10Mbl Jl.Gunungsari Komp. Wildansari Rt42 No15 Hub 085251789 853 Pnginapan/Kost HR,Mgg,Bln Fas Lkp AC,TV,WC Dlm Jl.A.Yani Km5 Komp. Dharma No6 Hub 0511- 7481081/081151 3877 200000027470

Dikontrakkan Jl.manarap Komp.Amanah Smpg Psr Pal7 Fas AC,Toilet+Shower Hub 081347277046 200000027495

Trm Kos Ptri/Prbot Psr Kuripan Komp. Cempaka Putih Dpn Gg.Limau No70 Rt9/ 6 Hub 081351125579/6116050 200000027540

TANAH DIJUAL Djl.tanah SHM ± 1.000m2 lok.pinggir Jl.A.Yani Km.33 Loktabat Bjb. Hub.(0511) 7167094-0816214045 TP 200000026243

Dijual tanah SHM uk.15m x 30m di Jl.Merpati depan Gg Adas Manis Gatot Subroto Ray 2 hrg 2jt/m nego. Hub.0812 5020555 200000026792

Tnh SHM L.11.308 m² Nusa Indah bati-bati ±3 km dr jl raya menuju tanggul kec.bati² 15rb/m. Hub.08125020555 200000026793

OB/Gdg,Kasir,Pngalman Di Bid.nya Lmrn Lgsg Ke Toko Breadlife Duta Mall Lt.1

GEDUNG DIJUAL Djl.Gdg Olah Raga 3 Lap Badminton 1 ruang Fitnes,1 ruang Aerobic,1 KM,2 WC,1 kntn,prkr luas,PLN 4400 sumur,genset 10.000 KVA,SHM,rngka baja hrg.1,250 M nego (TP & No.SMS). Hub.082151280456

200000027191

KURSUS

Toko Bakery Mcri Baker,Spv,ADM Wnt,

200000027387

200000027269

PROPERTI

200000026691

LAIN-LAIN

Tlh hlg1 Buah BPKB Mobil Jeni/Merk DAIHATSU PICK-UP Thn Pembuatan 2004 No.Pol DA 9335 TJ Wrn PUTIH No.Ra MHKSPRDHC4KOO4288 No.Sin 9271838 No.BPKB D0866220 A.n CV SURYA PRIMA

Kav 1-3. (0511) 3201346

200000026108

GLOBAL FILTERINDO Water Treatment spesialist: Depo Air Minum Sist Ozon,UVRO (NASA-USA),Ultrafiltrasi std Depkes, Sparepart lkp. Hub.Global (0511) 3268289/ 7406726/0811503331 Hrg mulai 10jt an cash kredit

200000027548

SHIDDIQ RENT.Avanza, Xenia,Terios, Jazz,Yaris,Fortuner,Ranger antr/jmpt Bandara. Hub (0511) 7403871/08115009 615.

200000027534

LAIN-LAIN

min.SMA,dikrm Komp.Ruko Travelindo

200000020817

DEPO AIR MINUM OMEGA,sjk Th.’88 tek Jepang & USA,RO & Konvensional, Service & Spareparts terjmn. Cash & kredit. Hub.085248335555/08152125858/ 08195125855/0511-7708555

200000025791

nego. 081351447999

200000027377

Dcr.Staff Ticketing dg kriteria,Wnt,blm

200000025352

DIANA RENTAL CAR,sedia Avanza, Innova,L200,Bus,Fortuner,Civic,Sdn. 3250017/7400773/08115184041 /744 3222 /08125100884

200000025329

200000027321

Dcr Staf Akdmik Bimbel Pria S1 Fkip,Pngjr MTK,Fska,Bio,Kim,B.Ing Lamaran Ke Jl.Adyaksa No35 Hub 085332897779

200000025253

Spesial SEDAN Promosi Sedan Hyundai Avega 11 Hya Rp250Rb/Hr.MNL&Mtc Jg Sdia:Inova&Xenia 11 Hub 7316776/ 08125066776

FILTER AIR DEPO AIR MINUM ISI ULANG pkt ksehatan,multisistem, hexagonal, ultrafiltration, RO (NASA USA), water treatment, byk bns, design proses oleh srjana ksehatn UI Jkt, gransi, STD Depkes, SNI, hrg mulai 16jt. Hub. OASIS 0511-7417410/ 081349463579

200000027552

Honda Jazz wrn biru Th.2004 Matic tgn pertama siap pakai hrg.nego. 081351975 125

200000026839

MANDIRI Rc Redy Pajero Sport,Fotuner, Triton,Ford R,4x4,Innova,Avanza, Terios, Sw Blnn-Hrian+Spr Hub 7513019/081150 1842

HONDA

Dcr 15 org min.llsn SMU/sdrjt utl dididik mjd Guru TK/PAUD dibantu pnmptn krj,tpt trbts. Bjb 7600051,Bjm 7187772,Plh (0512) 2727444

200000027381

PRINTER&SCANNER

New Spark Sport merah & Terios 2011 silver Full Var bd mulus, terawat, harga d a m a i H u b 0 8 1 5 8 6 6 0 2 2 2 2 / 0 5 11 3306021

Kami pershn brkmbng Mngajak Pkrj Bisnis Profesional yg brpnglmn&pny Keahlian dbid Jasa Transportasi(JPT)utk bkrj brsma Syrt P/W brpnmpln mnrk,Komuni katif, kreatif & bewawasan ls mmpnyi kpercyaan diri tinggi&mmliki relasi yg luas umr min

Bth Staf Managemen P/W max.30th min.SLTA ke=AGP Jl.A.Yani No.414 Km.5,5 Bjm/samp.Swalayan 5 Cahaya. 085321122112

200000025227

200000026356

200000027184

200000027408

Marketing Pembiayaan Tnp Jminan Kerja, Mudah Bonus Bsr Lgsg Interview Hub 087814432119/082153758989

RIZQ RENT 0511-7403965 Murah sedia Avanza,Xenia,Rush,Innova Baru,th11 (6,9jt/bln)Avanza’11 (5,5jt/bln,)+’10(5jt/ bln)bs harian.

200000026100

LAIN-LAIN

New Aveo(Transformer)2010 Akhr, Putih, Velg17 Chrome,Pjk Br,Mulus, Sgt Kren!Hy 129Juta Hub 081952968 899

Dcr Mrktg L&W Min SMP Gj Pkk+Kms Lamaran: HPGS Km11 Komp.Pesona Modern(Wtr Boom)Ruko 5 Hub 0511- 422 1219

200000026932

MBL/MTR SEWA

200000025954

Msn fotocopy Minolta EP4000 slngkpnya, Notebook Acer Slim, cash register merk Sharp. Hub.081348004900

MOBIL DIJUAL

200000025924

MARLINA Massage Menrima Pijat+Lulur Buka 24Jam Khusus Bjm Tdk Mnydiakan Tmpt Hub 082151219092

200000026955

200000027502

Pershn Batterai Accu Internasnl mencr Marketing/Sales yg berpenglmn dipenjualan Sparepart Mobil & Sepeda Mtr min. 2th,memliki kend.send,jjr & ulet. Krm lmrn ke Jl.Pramuka Ruko No.5 Rt.24 (Depan Bengkel AC Alex).

200000026874

200000026045

Anda mau bangun rmh,gdg,ruko,dll.Kami ahlinya,Gbr free utk pkt pembangunan. DECOR PLUS (0511) 7616699-0813518 64555.

200000027476

Dcr 1 org Pembantu rmh tangga & 1 org Pengasuh anak, menginap & wanita, jujur, gaji mnrk. Hub.085393415678/08212513 5678.

MARKETNG-SALES

200000025151

RUMAH DESAIN Jasa Gambar & RAB Rumah Anda Utk Rmh,Ruko,Ktr Dll Gaya Minimalis,Tropis Jg Jasa RAB 3D,Brosur Hub 7491715/081250038786

200000027471

Dcr Krywn Bag KASIR U/mini Market Hub Ibu Titi Mini Market Sinar Ultra Jl.A,Yani Km 1 Bjm

200000027357

Terapi Lintah,Efektif Obat kanker Payudara/Rahim,Tumor, Diabetes, Jantung,Stroke,Asam urat,Sedot Silikon dll 081251383393 ABIDIN

BANGUNAN

200000027464

Dcr.Karyn/ti u/Kolektor/Mktg min.SMU/ sdrjt,single,bs ngaji max.25th. Kop.Jasa Keu.Syariah Sahabat Mandiri Sultn Adam No.1 Rt.41 Bjm 3300764-7710496

200000027379

KESHATAN/KECANTIKAN

OBAT

Jual Anak Ikan KOI Ukuran 3cm s/d 5cm Hub 05113269230/7472775/0811512505

E-BOOT SERVICE Kompter & jaringan melayani rumah/warnet/kantor,praktis. Hub.081345563339/7609229

200000027517

200000027413

HEWAN

BENGKEL KOMPUTER Service & Jasa Instal Rp 40rb (grnsi) 15 mnt slesai jual beli Komp./Laptop. Hubungi (0511) 746 2982 200000026896

SCUDETTO Telp.(0511) 3366534 tersedia sgl accesories,mcm2 sparepart & alat serv.HP dan lkp.

200000025647

200000027460

Dcr.Slsman & Helper min.SMA,jjr & brtgg jwb,gji ttp. Lmrn ke UD Billah Makmur Abadi Jl.A.Yani Km.7,7 No.38. 7235575

200000025899

200000025519

Promo Samsung,Stock terbatas. 1195= 225rb 1080=145rb Champ=500rb, Young CDMA=1,2jt,Tab 7 Plus=5.275jt. Hub.760 5678/3253240, Tk.Glory Phone A.Yani Km.2 No.1A samp.Bank Permata.

200000025499

ABADI SERVICE KOMPUTER & Jaringan,Kmptr,Mlyn Kntr,Krmh,hemat prkts hy 50rb Hub(081351144123/ 6207123

PERLENGK.RT

Jual tanah kosong Jl.A.Yani Km 7 Komp. Permata Bunda (blkg Sinar Motor Bjm),10 x 20,SHM,lok.menghadap timur,nego. TP.6342166 200000027120

Bersambung ke Hal 10 ....


10

Banjarmasin Post

JUMAT 30 DESEMBER 2011

TANAH DIJUAL

ALAT BERAT

MBL/MTR SEWA

JUAL R.USAHA

RUANG USAHA

Dijual Tanah Uk.10x37 Jl.Pramuka A.Yani Km 6 Pinggir Jalan Hub 0511-7757599

DIJUAL

IDAMAN RENTAL BJB mlyni sw mbl jam2an,hr-an,blnn,dropping antar jemput Bandara. Hub 7336428/081150 7287

Ruko 3Lt Jl.A.Yani Km.33 sebrang Kantor Pajak Pratama Bjb. Hub.081349496155(0511) 7423155

JUAL R.USAHA

200000027022

Djl Tnh SHM Jl.A,Yani Km 19 Bjm Uk 15X170 Hrg 1,5jt/meter Nego Hub 0878 17000027 TP 200000027122

Jual Kontan&Kredit Tanah Kavling Dipuntik Tengah Ukuran 10x20 SHM Hub 085250006002

Djl 2008/2009,Low hours (3500-6500 hours),A40E,ZX450LC-3F,PC300-8, PC400-7,PC800-7,D375A-5,D155-2/ 6,D85E SS-2,GD511A-1,PC1250-7 (2003, 9000-11000 hrs),dll. Hub.081254821741, amirbros9@gmail.com 200000027422

200000027182

Jual tnh Komp. Banjar Indah Jl. Pinang Permai uk.tanah 2 kavling. Hub.0821512 79799.

200000027532

BANJARBARU

JUAL R.USAHA Djl Usaha Jasa Pengiriman Barang (Berskala nasional)&Payment Point Jl.H.Bakti Hub 081253190702/0511-7491 376 200000026943

Djl Usaha Showroom Spd Mtr&Rmh Lkp Dgn Isinya Hrg2,5M Jl.S.Adam Peminat Serius Hub 0511-7573838 200000026945

SEWA R.USAHA Disewakan Ruko 3Lt,fas Lkp+canopy Jl.A.Yani Km4,5 Bjm&Rmh Mkn Jl.Hasan Basri Hub 085348317400 200000026074

200000026259

200000027001

Wildan Rental Car : Triton, L200, Innova, Jazz, Avanza dll. hub.7556221-081351 700756-081348716449 Mtp-Bjb

BTLICIN-KOTABARU

CAHAYA RAHMAN RENTAL CAR mnywkn sgl jns mbl bs droping hr-an,antr jmpt Bndr nego.0811501129/0511-7454999/ 7505553 200000027538

JASA

PROPERTI

ARSITEK

200000026061

LOWONGAN KERJA LAIN-LAIN Dcr.sgr Karywn/ti usia max.25th,single,bs Komp.Lmrn ke Swalayan Az-Zahra Jl.P.Batur No.10A Bjb 200000025951

Trikora Residence Rmh/Ruko T.45/160200/250 Jl.Trikora dpn pesona bayangkara Bjb UM 10% krdt 3th tnp bunga Hub7433 485/6119266 200000022987

Djl rmh SHM Lt.150 m², T90,3KT Komp. Mustika Graha Asri Karang Anyar Bjb, Hrg 375jt nego. Hub.08125193545 200000027458

TANAH DIJUAL

Dcr.Pramuniaga Toko & Bag.Gudang syrt.min.SMA. Lmrn: Mini Market Kumala Jl.Sukarelawan Dpn STM YPK Bjb.

Djl Tnh Uk.10x20 Jl.Peramuan Blkg Makam Suhada,Sdh Pondasi Hrg 35Jt Hub 081351827737/7701809

200000027276

200000027407

Dbthkn sgr krywti utk salon di B.Baru pnmpln mnrk diutamakan berpglmn. Hub. Salon jimmy 082113232732. 200000027461

PROPERTI RUMAH DIJUAL Djl rmh uk.6,5 x 29m,tanah 7 x 30m, sertifikat, fas,dll. Hrg 180 jt nego Jl.Pasar Lama RT 1 Batulicin. Hub. Mustafa 08195 2826438 200000027326

M A R TA P U R A

RUANG USAHA

JUAL R.USAHA Ruko 2Lt 40 pintu Jl.Sekumpul Sei.Kacang Mtp. Hub.081349496155-(0511) 7423155 200000026594

Djl.2 Bh Ruko 2Lt permanen Jl.Raya A.Yani Simp.4 Sekumpul Mtp. Cck utk dagang/usaha Rp 900jt. 085752700040 TP 200000027526

PELAIHARI PROPERTI TANAH DIJUAL Djl.lahan Sawit Plasma br 1th sktr 5Ha SHM lok.Trans 300 Jorong Pelaihari. 081251779119/085651133200 200000026444

JUAL R.USAHA Ruko 3Lt.4 pintu Jl.A.Yani Km.34 Sebrg. Hotel Batung Batulis Bjb. Hub.08134 9496155/(0511) 7423155

DAERAH LAIN

RUPA-RUPA

MOBIL DIJUAL

LAIN - LAIN

SUZUKI

Telah dibuka Make Up Oriflame u/

Djl Carry Pick Up 06 Hrg 65Jt Nego,Bisa kredit DP32 Sisa 20Bln Angsuran 2Jt/Bln Hub 0511-7538742

Ruko 3Lt 5 pintu Jl.A.Yani Km.37 Sei. Pering Mtp. Hub.081349496155-(0511) 7423155

Msn mrh ex Japan & RRT Baru, Bubut Skrap Fres Miling Crankshaft Kolter Honing. Majujaya 031-7493838

200000027189

200000026588

200000016763

Ultah,pesta,dll (Jan.2012). Hub 0856510 18383 200000026645

200000025618

RUANG USAHA

RUMAH DIJUAL

Terbaru dr kami,Jasa Pembuatan Rmh fre gambar 3D,fre RAB,garansi 1 th. (0511) 7444741

RUANG USAHA

200000026592

Djl Cpt Hotel/Homestay Jl.Taman Gembira Timur No16 B.Baru Hub 081251999817/ 7461817/081313889990 TP

200000027463

200000027296

Djl Tnh Sdh ada SHM IMB Komp Air Mantan Rt47 uk D10,4 B14,3 Kr 25,6 Kn 25,4 L319m Hrg 500rb/m Hub 082157 922386 TP Hrg Nego

200000025694

Rental Mobil Abadi Xenia,Avanza, Terios,dll,harian,mingguan,bulanan. Hub.081348080484/(0511) 7637107

Djl Tpt Usaha(Masih Berjalan & Menghasilkan)Bangunan Permanen 2Lt LB 7x22m Lok Pusat Kota Jl.Kaliurang MALANG Hrg 1,75M Nego Hub 08214 2345585/085815011160

200000026584

MESIN&AL.BERAT LAIN-LAIN

BANJARBARU

BANJARMASIN

BJM / BANJARBARU

Rmh BR renov Jl.Simp.Gusti No.16B tkt 2 siap huni SHM Hub.081349545889 Hrg Nego V.25337-31/12(Hamdan)

T100+prbt Jl. Hikmah Banua Komp Sejhtra Lestri 2/21 lkp 082154011155 TP. V.000-1/1(Hamdan) Hrg 650jt Nego

Djl Jl.Padat Karya Komp.Herlina Blok Bt Merah II No23 Hub 085346658828. Hrg 130jt Nego V.26717-31/12(Raja)

Djl 3KT 2KM SHM Komp.Graha Alam Manarap (8,5) A23 08125095153 Hrg 325jt Nego V.24755-30/12

Strategis di Sebrng Hotel NASA Jl Nagasari Lt 225 SHM 081953821985 Hrg 840jt Nego V.000-9/1(Ktr)

Djl/dkntrkn toko Jl Mesjid Jami 1kt 1km uk 3,5x28 bs krdit 0511-7057400. Hrg 485jt Nego V.27079-31/12(Hamdan)

Komp Araudah Blk C No2 Malintang Lingkar Selatan 6377839/4420415. Hrg 185jt Nego V.26859-31/12(Ktr)

Jl SHM Komp Wengga Jl.Tembus Mantuil Blok M No331. 082150067804 Hrg 125jt Nego V.27237-1/1(Ktr)

Djl Jl.S.Adam Komp.BM Lestari Hijau 42 Lt.10x20 SHM Hub 085249495334. Hrg 300jt Nego V.27060-31/12(Ktr)

Jl.cpt+prbt lkp Mandiri IV Blok A4 No.127 S.Adam. 3305806 / 08135122555 Hrg 650jt Nego V.25326-31/12(Alam)

Lt300 Ovr krdt T55 2kt pgr canopi, Komp Perdgngan Prmai 2 082155624290 Harga Nego V.27030-30/12(Hafiz)

Djl Cpt Komp.Bunyamin Residence Tipe 72+Isi Rmh 085332899944. Harga Nego V.27404-9/1(Ktr)

Djl.rmh Komp.Bun Yamin III Blok B-46. Hub.081348372143. Hrg 500jt Nego V.27328-8/1(Alam)

Dijual rumah dengan Gudang. Hub. 082151279799. V.27332-3/1(Alam) Harga Nego

Djl cpt Komp BIP Jl Pinang 3 T45 L200m2 Hub7416771/0811512867. V.000-1/1(Ktr) Harga Nego

Jl Sei Andai Komp Pesona Persd Blk A No18 Rt58 082153108888. V.27284-8/1(Udin) Hrg 165jt Nego

Dijl cpt Rmh Kota Citra Jl AYani Km 17,5 Cluster Iris Blok B Hub081216567057 Hrg 295jt Nego V.000-2/01(Ktr)

Dijl Rmh Banjar Indah 1 Rt25 No10 Hub 082151279799 Hrg Nego V.000-2/01(Ktr)

Djl 5KT Lt425m² Jl.Batu Piring Dkt Polsek Banteng ±100m 3361490 . Harga Nego V.26769-31/12(Ktr)

Djl Jl.Buncit Indah 1 uk.14,5x29m. 5KT,2KM,AC&klm.087815555757/7477222 Harga Nego V.27430-4/1(Wahyu)

Djl/Ovr Mrh Hook Jl.Nusa Indah 54 Sei.Andai T45+ Hub08125128688. Harga 60jt Nego V.27018-31/12(Ktr)

Djl cpt pindah tugas SHM T100 Komp HKSN Permai B2 081349605644. Hrg 385jt Nego V.000-30/12(Ktr)

Djl ruko di Jl.Kampung Melayu Darat No91B 085249736789 / 7427277. Harga Nego V.262458-17/1(Ktr)

T.100 Jl.Kasturi 1 Gg.8 No.A9 LU Bjb Lt.16x10m. Hub.085345851211. Harga 200jt Nego V.27026-31/12(Dayat)

T36+dpr+kramik Komp Citra Raya Angkasa Blok S 23. 085248215999. V.27148-31/12(Dayat) Hrg 115jt Nego

Ovr Krdt Hook Jl.Suka Maju L.Ulin Bjb Hub 7543915/081542373086. V.27410-4/1(Ktr) Harga 65jt Nego

Ruko br 2pnt Los 10x20m2 A.Yani Km 23,5 LU (dpn Hexindo) 08125042742. V.26939-3/1(Dayat) Harga Nego

RANTAU

Dijl/Dikont Rmh+Tnh (Hok) L1353 Jl Jend SudirmanTapin(kompCitra)082151506969 V.000-3/01(Ktr) Harga Nego


11

Banjarmasin Post

JUMAT 30 DESEMBER 2011

BANJARMASIN H A R G A D I B AWA H 3 0 0 J U TA

Graha Manarap Hook Hub6260680/ 081953648269 bonus mobil V.0001-15/11(Alam) Cuma 299jt Nego

T36 Perum Blb Jl Kenari No24 Bjm Hub 085755599972. V.0001-31/12(Dayat) Harga 95jt Nego

Djl Jl.HKSN Komp.Surya Gemilang Blok M No4 Hub 7415024/085248322338 V.0001-15/12(Dhiya) Harga Nego

Djl.3KT,2KM+AC & Waterheater, grsi Komp.AMD Permai E2/34. 7403591 TP. V.0001-29/12(Hamdan) Hrg 255jt Nego

HARGA DIATAS 300 JUTA

Dijl/Dikontr Rmh Jl Gatsu 4 Gg Kayu Manis Rt46 No10 Hub 08125028225 V.0001-15/12(Raja) Harga Nego

Komp Graha Sejahtera Jl Sungai Lulut Km7 Hub 085348187020. V.0001-31/12(Ktr) Hrg 165jt Nego

Rmh br T.145,3KT,2KM, dpr, tmn, Canopy Jl Pramuka Melati Indah 081348101277 V.0001-31/12(Hamdan) Harga Nego

Djl Jl HKSN Komp Surya Gemilang G19 Hub7389906 / 08115003280. V.0001-31/12(Ktr) Hrg 199jt Nego

Djl ruko Jl Veteran No22 3lt uk4x25 Hub 0511-7520202. V.0001-31/12(Hamdan) Harga Nego

Rmh Tk2+2Tkt Jl S Adam Raya Muka Gg Kartika 05117675522/082153385522 V.0001-8/01(Alam) Hrg 2,3M Nego

BU cpt Uk13x20 Kt3 Jl S Adam Komp Mahligai 05116218009/087815208009 V.0001-30/12(Alam) Hrg 375jt Nego

H A R G A D I ATA S 3 0 0 J U TA

Djl Jl S Adam Gg Sadam No2 Lt9,5x 22±12m dr jl raya 0511-7453570. Hrg 414jt Nego V.0001-31/12(Hamdan)

Djl 3KT 2KM Lt165m2 Lb110 SHM Komp GrahaAlmManarapKm8,2 A23 08125095153. Hrg 325jt Nego V.0001-15/12(Ati)

Dijl T51 Lt176 Rangka betn Komp Dwina Indah Blok C Mnrp Ry 081250112600 Hrg 310jt Nego V.0001-13/12(Ktr)

Rmh Tk2 Jl HKSN Komp AMD Blok 19A No363/081351757979/7304979 Harga Nego V.0001-29/12(Raja)

Djl.rmh br 100m dr A.Yani Km.7 ,4 arah matahari terbit. 085249951200. Hrg 950jt Nego V.0001-29/12(Hamdan)

Djl Jl Rt Zaleha Galuh Sari No3 Lt11x23 Hub 087889493031. Hrg 390jt Nego V.0001-29/12(Ktr)

Dijl Lt300 Lb296 Kt7 Km4 Komp BIP Jl Kayu Galam Hub7431836/7578989 Harga Nego V.000-22/12(Ktr)

Dijl Rmh Komp.Bun Yamin III Blok B-46. Hub.081348372143. V.0001-15/12(Alam) Hrg 500jt Nego

Br minimalis T.90 3KT,2KM Jl. Dahlia 2 Ujung. Hub081390304031. V.000-25/12(Hamdan) Hrg 550jt Nego

Djl. 4KT,1KM T110/T100 Jl.Mahoni I No.25 K.Tangi. 085348756999. V.0001-30/12(Hamdan) Hrg 360jt Nego

T165 St Lamb Mangkurat Km5 Jl Lamb Mangkurat 2 Hub 7608950. V.0001-15/12(Alam) Hrg 1,3M Nego

Djl Gatsu VIII Jl Mandastana 3 No42B Rt31. 7585575/081351152345. V.0001-30/12(Alam) Hrg 750jt Nego

Djl T98 Komp Subur Bastari Rt8 No30 Hdl Bakti Btl 0511-7122531 V.0001-15/12(Jihad) Hrg 700jt Nego

BU/TP Jl.A Yani Km14,5 Komp SMA 3KT, 2KM 081384310306/914884 No SMS V.0001-31/12(Ktr) Hrg 350jt Nego

Djl Komp Banjar Permai 4/12 Km 5,5 4kt+2km+2AC085248087372/7427755 TP. V.0001-17/01(Ari) Hrg 695jt Nego

Djl prmn Jl Sepakat Dpn Komp Joko PemdaKm7SHM085345711255/7232122. V.0001-31/12(Ktr) Hrg 420jt Nego

Djl Komp Balitan II No26 Loktbt Lt13x10 Hub 7480026/081250102118. V.0001-30/11(Hamdan) Hrg 150jt Nego

T36+ Komp Wengga Trikora Rt42 Blok 1 No263 Lt150m2 082150088707 TP V.0001-30/11(Dayat) Hrg 110jt Nego

Djl SHM Lb45m 2 Lt252M 2 Komp Banua Permai No12C Bjb 0811502577. V.0001-30/11(Rian) Hrg 275jt Nego

BANJARBARU HARGA DIBAWAH 300 JUTA

Djl Jl.Dahlia II Bjm Lb 268m² 2Lt 5KT 3KM 7623573 / 0811509620. Hrg 1,4M Nego V.0001-15/1(Ktr)

BANJARBARU

Djl Toko 3 pintu SHM Komp Citra Bandara Hub 08125179630 bs krdt. V.0001-15/12(Rian) Hrg 290jt Nego

Ovr krdt T45 Jl Sriwijaya Komp Kruing Blok B4 Hub085345663345. V.0001-15/12(Rian) Harga 60jt Nego

Djl/ovr krdt Griya Pesona BhayangkaraT45. 085228006177/9178377. V.0001-15/12(Ktr) Harga 36jt Nego

HARGA DIBAWAH 300 JUTA

Djl T80 Lt14x15 Jl Kebun Karet Gg Karet Harjo 3kt PLN PDAM 085387163676. V.0001-15/12(Herry) Hrg 250jt Nego

DP10Jtan T60/154 Jl.Sukamara Lndsn ulin 05117355972/08134633374. V.0001-31/12(Ktr) Hrg 150jt Nego

Djl rmh Jl Jeruk Komp Bumi Lestari I No17 Hub 085651082288. V.0001-30/11(Herry) Hrg 220jt Nego

PELAIHARI

HARGA DI ATA S 300 JUTA

Djl Ruko uk 4z8 Jl Taruna Praja No1A Hub 081348797339/6175647. V.0001-15/12(Rian) Hrg 550jt Nego

Jl Bima 3 No10 Lt143m Lt2,3kt,2km, PLN,PDAM,telp jln lbr 08125089794. V.0001-30/11(Silvi) Hrg 375jt Nego

Djl rmh di daerah Sei Ulin Bjb 2lt garasi ckp 2 mbl 087815104545. V.0001-31/12(Dayat) Hrg 450jt Nego

Djl/Over krdt ruko 2lt Jl Rahayu Lok Strtgs Lb 5x15m 081351869991. V.0001-31/12(Dayat) Hrg 450jt Nego

Djl Kt4 Km2 garasi Jl RO Ulin Km33 Komp Loktbt Asri No11 085377888833 V.0001-15/12(Rian) Hrg 475jt Nego

T109 Komp Mekatama Raya 1 Gt Manggis bonus mobil 081351533356. V.0001-15/12(Dayat) Hrg 349jt Nego

Djl rmh T150 Lt351m2 PDAM PLN Jl Sukamaju Bjb 082150080315. V.0001-30/11(Rian) Hrg 700jt Nego

Jl A Yani Komp Wengga Blok A Raya No47 Plhri 081952941673/085348841220. V.0001-31/12(Alam) Hrg 210jt Nego


12 Nusantara

Banjarmasin Post

JUMAT 30 DESEMBER 2011

Temani Angie Bagikan Sembako

❐ Foto Mesra Beredar di Internet

BANJARMASIN POST GROUP/NET

Foto mesra Kompol Brotoseno dan Angelina Sondakh yang beredar di internet.

JAKARTA, BPOST - Angelina Sondakh secara mengejutkan muncul bersama kekasihnya Brotoseno di Wonosobo. Polisi berpangkat Kompol tersebut ikut membantu istri mendiang Adji Massaid membagibagikan sembako kepada korban longsor di daerah pemilihan Angie. Lalu bagaimana tanggapan Polri menyikapi anggotanya yang tibatiba muncul di Wonosobo? Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol Saud Usman Nasution mengungkapkan kalau dirinya tidak tahu bila Brotoseno sedang cuti atau tidak. “Tidak tahu (kalau dia sedang cuti). Apa nggak boleh (dia menemanin Anggie?) Kalau bukan jam kerja apa salahnya, kan nggak kerja namanya kalau menemanin ke daerah. Kita cek

dulu,” kata Saud di Mabes Polri, Jakarta, Kamis (29/12). Saud menyiratkan Polri tidak terlalu ambil pusing atas hubungan Brotoseno dan Angie. Hubungan itu dinilai sebagai hak asasi seseorang. “Ini masalah pribadi, bagaimana mau risih, salah apa dia? Boleh tidak dia seorang duda pacaran dengan janda? itu hak asasi loh,” ujarnya. Disinggung jalinan asmara Brotoseno yang dimulai ketika bertugas sebagai penyidik KPK, Saud pun tidak mempermasalahkannya. “Tapi di Polri dia tidak ada masalah. Di KPK juga tidak ada masalah,” ucapnya. Karena masalah pribadi, Polri pun tidak mengambil langkah-langkah pemeriksaan terhadap pria yang kini

duduk sebagai perwira menengah polri. “Tidak ada (permasalahan). Tidak perlulah karena tidak ada salahnya. Dia dibalikkan dari KPK, ya kita pakai, karena kita masih kurang anggota kok, itu kan hak asasi, masa mau kita hambat hak asasinya. Misal kamu punya pacar, dilarang tidak sama kantornya? kan tidak,” ungkapnya. Nama Brotoseno mencuat ke publik ketika dirinya bertugas sebagai penyidik di KPK. Pria ini -kini ditugaskan sebagai staf Sumber Daya Manusia (SDM) di Mabes Polri. Saat menjadi penyidik di KPK menjalin asmara dengan Angie. Janda dari Adjie Massaid itu sedang terlilit kasus dugaan korupsi wisma atlet di KPK. Yang mengejutkan, foto mesra Angie dan Brotoseno juga beredar di

internet. Brotoseno tampak memeluk mesra janda Adjie Massaid dengan latar pepohononan. Berdasarkan penelusuran di internet, Rabu (28/12), dalam foto itu wanita yang akrab disapa Angie ini terlihat mengenakan baju berwarna merah terang dengan rambut yang dibiarkan terurai panjang di bahu kanan depan. Kemesraan mereka semakin terlihat dengan menempelnya kening sisi kanan Putri Indonesia 2001di pipi kiri Brotoseno. Brotoseno yang terlihat mengenakan kemeja lengan panjang dengan motif kotak-kotak merah putih merangkulkan kedua lengannya di bahu Angie. Namun hingga kini belum diketahui waktu dan lokasi foto itu diabadikan.(tribunnews)

Kapolres Diadang Massa Bercelurit ❐ Massa Bakar Musala dan Sekolah SAMPANG, BPOST - Ratuan massa bersenjatakan tajam celurit dan gobang membakar empat rumah, sekolah, musala, toko hingga rata dengan tanah, di Desa Karang Gayam, Kecamatan Omben, Sampang, Madura, Jawa Timur, Kamis (29/12). Pembakaran pertama menimpa rumah dan musala, serta toko milik K Tajul Muluk, di Kampung Nangkrenan. Pembakaran kedua rumah Iklil Almilal, kakak kandung Tajul, kemudian rumah Khoirul Ummuh, ibu kandung Iklil dan rumah Ummuh Hanik, adik kandung Tajul. Akibat pembakaran itu, seluruh perabot di empat rumah itu tidak terselamatkan dan hangus tak tersisa. Sementara ratusan massa yang membakar menghilang dan sampai sekarang belum ditangkap. Menurut sumber di lokasi kejadian, selama tiga bulan ini Tajul Muluk bersama istri dan anaknya mengungsi ke Malang, lantaran diancam bunuh warga lantaran menyebarkan ajaran yang dianggap berbeda. Selama Tajul di Malang, kompleks Pondok Pesantren Miftahul Huda dengan santri 130 orang, rumah, toko dan Madrasah Ibtidaiyah (MI) dipasrahkan kepada Alimullah Muhin (22), santri asal Desa Blu’uran, Kecamatan Omben, yang rumahnya dibakar massa, pertengahan Desember 2011 lalu. Sehari sebelum kejadian, jalan setapak menuju Ponpes

Beberapa saat sebelum terjadi pembakaran, anggota kami menegur warga yang membeli bensin eceran di pinggir jalan. Ternyata bensin itu digunakan untuk membakar rumah Tajul,

AGUS WURIYANTO

Dandim Omben Miftahul Huda dan sudah diputus warga dengan cara diberi tumpukan batu dan ditancapi beberapa batang bambu dan besi. Sekitar pukul 08.00, Alimullah mendengar kabar, jika ponpes akan dibakar. Kemudian Alimullah meminta sebanyak 20 santri yang menginap di asrama dipulangkan. Ali dan pengajar lainnya mengungsi ke rumah Nurhalimah, pengikut ajaran Tajul, yang rumahnya terletak sakitar 200 meter sebelah timur ponpes. Kapolsek Omben dan anggotanya berikut anggota Koramil Omben, yang mengetahui ada pembakaran lang-

sung bergerak menuju lokasi, namun di tengah jalan dihadang ratusan massa dengan celurit dan gobang, sehingga kapolsek dan anggota koramil mundur. Kapolres Sampang, AKBP Solehan dan Dandim 0828 Letkol Inf Agus Wuriyanto, bersama 20 anggota mendatangi lokasi. Kehadiran kapolres dan dandim juga disambut acungan senjata tajam. Namun sebentar kemudian massa mundur dan tidak jelas bergerak ke mana. “Beberapa saat sebelum terjadi pembakaran, anggota kami menegur warga yang membeli bensin eceran di pinggir jalan. Ternyata bensin itu digunakan untuk membakar rumah Tajul,” kata Dandim Agus Wuriyanto. Sementara Iklil dan ibunya yang tinggal di Desa Blu’uran, Kecamatan Karang Penang berjarak sekitar 1,5 km dari rumah Tajul mendengar rumah rumah dan toko Tajul dibakar datang melihat. Namun massa sudah tidak ada. “Dari kejauhan saya hanya melihat massa membakar rumah, sebagian besar menggunakan cadar, baik yang laki-laki dan perempuan. Yang tidak habis pikir, barang perabot rumah tangga yang saya titipkan ke tetangga diambil massa lalu dibakar di rumah saya,” kata Fitriyah, sembari sesenggukan. Melihat situasi yang kian mengkhawatirkan, Kapolres Solehan dan beberapa anggota Brimob berjaga-jaga di sekitar rumah Nurhalimah.(surya)

Jimmy Incar PSK Kelas Atas

❐ Pura-pura Mem-booking Lalu Dirampok JAKARTA, BPOST - Perampok spesialis pekerja seks komersial (PSK) ditangkap polisi di salah satu hotel di Kota Bekasi, Jawa Barat. Tersangka Jimmy Muliku alias Abang (30) telah sembilan kali beraksi dengan modus mem-booking wanita penghibur itu. Aksi Jimmy terendus polisi setelah merampas barang berharga seorang wanita panggilan bernama DPR (26). DPR di-booking Jimmy kemudian keduanya kopi darat di Hotel Ciputra, Tanjung Duren, Jakarta Barat, pada Minggu (25/12) malam. Di dalam kamar Jimmy langsung melancar-

kan aksi jahatnya. “Korban diancam dengan pisau, disekap, mulutnya dilakban dan tangannya diborgol. Tersangka juga mengambil kunci mobil dan barangbarang berharga milik korban,” ujar Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Setija Junianta, Kamis (29/12). Setelah dilakukan pelacakan, kata Setija, diketahui Jimmy kabur ke arah Bekasi dengan mobil milik DPR jenis Suzuki Karimun Estilo dengan nomor polisi B 1883 KYF. Pengejaran petugas tidak sia-sia karena jejak Jimmy terendus berada di dalam sebuah hotel. Kasat Reskrim Polres

Jakarta Barat, AKBP Ferdy Sambo, menambahkan dari pemeriksaan di tangan tersangka didapatkan sembilan kartu tanda penduduk (KTP). Identitas orang di dalam KTP tersebut perempuan yang menjadi korban Jimmy. Lebih lanjut Ferdy mengatakan,dari semua aksinya tersangka mendapatkan barang berharga dan uang. Semua barang dijual dan digunakan untuk menginap di hotel. Selain di Jakarta, Jimmy juga beraksi di Surabaya. Jimmy mengaku modus seperti ini sudah sering kali dia lakukan.(dtc)

ANTARA/SAIFUL BAHRI

DIBAKAR MASSA - Sejumlah anggota Brimob berjaga di lokasi bangunan yang dibakar massa, di Desa Karang Gayam, Omben, Sampang, Madura, Jatim, Kamis (29/12). Aksi massa tersebut terjadi di tiga lokasi di dua desa, sejumlah bangunan rumah, musala dan madrasah dibakar massa. Tidak ada koban jiwa dalam peristiwa itu karena masing-masing penghuni sempat menyelamatkan diri malam sebelumnya.

Aulia Bawa Kue ke Ani Yudhoyono ❐ Ternyata Terserang Tifus JAKARTA, BPOST - Penyakit yang menyerang Ibu Negara, Kristiani Herawati alias Ani Yudhoyono akhirnya teridentifikasi, yakni tifus. Hingga kemarin, pembesuk terus berdatangan antara lain besannya, Aulia Pohan, dan sang menantu Annisa Pohan. Para pembesuk Ani Yudhoyono silih berganti ke RSPAD Gatot Soebroto. Aulia Pohan dan Ny Mulyaningsih, istrinya, menambah daftar pembesuk yang menurut tim dokter kepresidenan Brigjen Aris Budi terkena demam tifoid alias tifus. Besan SBY yang diisukan tertangkap polisi di Swiss ini menumpang mobil Toyota Vellfire. Mantan Deputi Gubernur Bank Indonesia itu berlalu tanpa memberikan pernyataan, hanya melambaikan tangan. Istri Aulia tampak membawa empat plastik putih besar berisi makanan. “Kami bawa kue,” ujar Ny Mulyaningsih Pohan tersenyum, berlalu ke lift. Meski hujan deras mengguyur Jakarta, Kamis sore ini, tetap tak membuat Anisa Pohan urung membesuk ibu mertuanya, Ani Yudhoyono. Anisa yang da-

tang menggunakan Toyota Vellfire hitam nomor polisi B 222 AA. Sayang, dia tak bicara kepada wartawan. Setelah mobil terparkir depan pintu masuk, Annisa langsung loncat dari mobil dan menuju lorong untuk naik ke lantai tiga. Saking cepatnya, wartawan hanya melihat sekilas. Wajahnya dikenali jelas ketika terekam kamera foto wartawan Kompas. Dari foto bidikannya, Anisa yang tiba pukul 16.13 WIB, mengikat rambutnya seperti ekor kuda. Anisa sendiri mengenakan kaus putih. Sementara bawahannya mengenakan jins biru. Dokter Aris menjelaskan Ibu Ani tak boleh dijenguk. Hanya keluarga yang diperkenankan datang. “Yang jenguk keluarga saja,” terang Aris. Katanya, para pembesuk diimbau tak banyak berinteraksi dengan Ani, dan kalupun terpaksa cukup membicarakan hal-hal ringan untuk menghibur kepulihannya. Misteri sakit yang menyerang Ibu Negara Ani Yudhoyono. Tim Dokter Kepresidenan di Rumah Sakit Pusat TNI Angkatan Darat Jakarta akhirnya buka suara perihal sakit istri Presiden Susilo

Bambang Yudhoyono itu. “Ibu Negara Hj Ani Bambang Yudhoyono dirawat di RSPAD Gatot Subroto sejak tanggal 27 Desember 2011 pukul 15.00 WIB, dengan diagnosa demam tifoid,” ujar dokter Aris Wibudi salah satu dokter kepresidenan kepada wartawan di Jakarta. Menurut jenderal bintang satu ini, demam yang menyerang ibu dua anak dan nenek satu cucu itu hilang dan timbul. Ketika ditanya apa penyebab sakitnya Ibu Ani, Aris mengatakan, “Ya demam tifoid. Tahu penyakit tifus? Iya itu.” Tetapi secara klinis, kata Aris, menunjukkan perbaikan yang berarti. Menurutnya, pihak dokter kepresidenan belum memastikan kapan Ibu Ani bisa diperbolehkan pulang. Ia memastikan hal itu bisa terjadi jika kondisi Ibu Ani sudah baik. Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meninggalkan istrinya Ibu Negara Ani Yudhoyono. Mengenakan safari cokelat, SBY tampak tersenyum kepada wartawan sebelum meninggalkan Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat Gatot Subroto, Jakarta Pusat.(tribunnews/yog)

Desak Bebaskan Pendemo Bima JAKARTA, BPOST - Kepolisian didesak membebaskan para pendemo di Pelabuhan Sape, Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB), yang ditahan. Para tersangka yang ditahan itu dianggap hanya ingin memperjuangkan haknya. Desakan itu disampaikan oleh Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) dan para perwakilan warga Bima ketika mengadu ke Fraksi PDIP di Kompleks DPR bersama Serikat Tani Nasional, Kamis (29/12). Salah satu perwakilan warga Bima Delian Lubis mengungkapkan sebanyak 49 orang pendemo ditetapkan tersangka dan ditahan oleh Polisi. Tidak ada surat penahanan dari Kepolisian yang diberikan kepada keluarga. Sementara Kepolisian sebelumnya menyebutkan hanya menahan 38 tersangka dan sembilan orang telah ditangguhkan lantaran perempuan dan anak-anak. Ketua DPP Bidang Hukum PDI-P, Trimedya Panjaitan meminta kepada perwakilan

warga Bima yang hadir untuk menyerahkan nama-nama warga yang ditahan. Pihaknya akan mendesak Kepala Polri Jenderal Polisi Timur Pradopo agar membebaskan mereka. “Kami setuju harus segera dilakukan pembebasan. Saya akan coba telepon Kapolri dan Kabareskrim (Komjen Sutarman) untuk ditindak lanjuti,” kata Trimedya yang duduk di Komisi III DPR ini. Desakan sama juga dilontarkan secara terpisah oleh Ketua Presidium Indonesia Police Watch (IPW) Neta S Pane. “Dalam menyelesaikan kasus Bima, Polri harus melihat secara utuh dari awal persoalan. Jangan hanya berorientasi pada pemblokiran pelabuhan semata,” ujar Neta. Dalam dialog juga terungkap video bentrokan berdarah antara polisi dengan masyarakat dan aktivis LSM di Pelabuhan Sape Bima, ada dua sniper telah dipersiapkan lebih dulu. Kemudian pagi harinya, bentrok pun pecah.(kcm/tribunnews) 3012/B12


Mancanegara 13

Banjarmasin Post

JUMAT 30 DESEMBER 2011

Masuki Zona Latihan Perang Iran TEHERAN, BPOST - Selat Hormuz memanas. Sebuah kapal induk Amerika Serikat memasuki zona yang digunakan Angkatan Laut Iran untuk latihan perang. “Kapal induk AS terlihat di zona manuver oleh sebuah pesawat pengintai Angkatan Laut,” kata Mahmoud Mousavi, juru bicara latihan perang Iran kepada kantor berita resmi Iran, IRNA dan dilansir AFP, Kamis (29/12). Menurutnya, pesawat pe-

ngintai Iran itu telah mengabadikan kapal induk AS lewat video dan foto-foto. Kapal induk AS itu diyakini sebagai USS John C Stennis, salah satu kapal perang terbesar milik Angkatan Laut AS. Sebelumnya pejabat-pejabat AS mengungkapkan, ka-

Tampung 80 Pesawat USS John C Stennis (CVN-74) adalah salah satu kapal perang terbesar di dunia buatan Amerika Serikat. Kapal ini dibangun di Newport News, Virginia, dan diresmikan pada 11 November 1993. Pada 9 Desember 1995, kapal yang dibangun dengan dana 3,5 juta dolar tersebut mulai dioperasikan. Kapal ini mampu menampung 80 pesawat udara. John C Stennis memiliki dua reaktor nuklir sebagai sumber listrik untuk mengoperasikan kapal seluas 2 hektare ini. Bobotnya mencapai 97.000 ton dengan panjang 330 meter. Selain itu, kapal tersebut juga memiliki berbagai fasilitas pendukung reparasi, bagian perawatan pesawat, dan toko perbaikan barang elektronik. Jumlah awak kapal dan landas pacu John C. Stennis mencapai 6.200 orang. (wkp)

pal induk tersebut tengah bergerak menuju Selat Hormuz, rute penting di Teluk Persia yang dilalui kapalkapal yang mengangkut sepertiga minyak dunia. Iran mengancam akan menutup selat tersebut jika negara-negara Barat benar-benar menerapkan sanksi terhadap industri minyak Iran. “Jika sanksi-sanksi diadopsi terhadap minyak Iran, maka tidak satu tetes minyak pun akan melewati Selat Hormuz. Musuh-musuh kami akan menghentikan plot mereka ketika kami memberi mereka pelajaran keras,” cetus Wakil Presiden Iran Mohammed Reza Rahimi. Bahkan menurut panglima Angkatan Laut Iran, Laksamana Habibollah Sayari, menutup Selat Hormuz yang berarti akan mencekik pasokan minyak global, “akan lebih mudah daripada meminum segelas air”. Saat ini Iran terus menggelar latihan perang kelautan di perairan internasional dekat Selat Hormuz. Latihan militer yang berlangsung 10 hari itu melibatkan kapal-kapal, helikopter dan kapal selam. Ancaman Iran itu telah menimbulkan kemarahan AS. Militer AS mengancam tidak akan mentolerir setiap upaya Iran untuk menutup selat tersebut. “Aliran bebas barang-barang dan jasa lewat Selat Hormuz adalah vital bagi kemakmuran regional dan global,” kata juru bicara Armada Kelima Angkatan Laut AS yang berbasis di Bahrain seperti dilansir harian Telegraph, Kamis. (dtc/kps

DAILYMAIL.CO.UK

HANGUS - Pesawat Tupelov-134 Kirgistan Airlines yang hangus terbakar dan contoh pesawat Tupelov-134 yang masih utuh.

Semua Penumpang Selamat OSH, BPOST - Kedua sayapnya patah, badannya terbalik. Hangus lagi. Namun ajaib, tidak satupun dari 70 penumpangnya tewas. Itulah pesawat Tupelov-134 milik Kirgistan Airlines yang mengalami kecelakaan di Bandara Osh, Kirgistan. Hanya sekitar 31 orang yang terluka. Kecelakaan terjadi Rabu (28/12) saat pesawat yang bertolak dari Ibu Kota Kirgistan, Bishek, itu mendarat di Bandara Osh. Namun pendaratan pesawat buatan

Rusia itu tak mulus. Pesawat tergelincir dari landasan pacu dan terbalik. “Saat pesawat itu mendarat, kabut tebal menyelimuti bandara. Pesawat itu pun langsung tergelincir dan keluar dari landasan. Ledakan keras pun terdengar dan pesawat itu terbalik,” ujar juru bicara Bandara Osh, seperti dikutip RIA Novosti, Kamis (29/12). Setelah ledakan, menurut saksi mata, api membakar pesawat. Saat itulah para penumpang keluar. Beberapa di antaranya

harus ditolong penumpang lain. Pesawat itu dibuat pada 1963. Konon, pembuatannya merupakan gagasan mantan Pemimpin Uni Soviet Nikita Krushcev yang ingin menyaingi Sud Aviation Caravelle. Meski sudah usang, pesawat bermesin ganda ini masih digunakan di berbagai maskapai dan angkatan udara di negara Azerbaijan, Rusia, Ukraina, Kazakhstan, Kirgistan, Armenia, Suriah dan Korea Utara. (dm/afp)

Boleh Jadi Anggota Dewan Saudi JEDDAH, BPOST - Raja Abdullah bin Abdul Aziz punya gebrakan baru. Pemimpin Arab Saudi itu membebaskan perempuan di negerinya untuk memilih dan dipilih pada pemilihan dewan kota. Mereka tidak perlu mendapat izin suami atau ayahnya. Namun untuk menyosialisasikan, seperti dilaporkan Daily Mail, Rabu (28/12), pemerintah kerajaan baru akan melaksanakan kebijakan itu mulai 2015. Meski ada kemajuan, seperti diberitakan harian pemerintah al-Watan, perempuan Arab Saudi masih dilarang

bepergian, bekerja, belajar di luar negeri, menikah, bercerai atau masuk ke rumah sakit umum tanpa izin dari seorang wali laki-laki. Raja Abdullah telah diperingatkan oleh para ulama ultrakonservatif, yang pada masa lalu menantang reformasi sosial, untuk tidak berusaha merombak hukum syariah yang berlaku saat ini. Dalam pidato pada akhir September lalu, yang merupakan awal periode baru Dewan Syura --badan penasihat raja--, Abdullah mengungkapkan kemungkinan perubahan hukum.

Meskipun dewan kota punya kuasa sangat sedikit, penunjukan perempuan dalam badan itu secara luas

dianggap sebagai bukti lebih lanjut dari liberalisasi bertahap di Semenanjung Arab. (dm/kps)

3012/B13


14 Gadget Freak

Banjarmasin Post

JUMAT 30 DESEMBER 2011

Ramai-ramai Hijrah ke Android 4.0 Menyusul diperkenalkannya sistem operasi baru Android 4.0 Ice Cream Sandwich oleh Google bulan Oktober lalu bersamaan dengan peluncuran Samsung Galaxy Nexus, hasil kolaborasi Samsung dengan Google, sejumlah vendor ponsel besar berbasis Android mulai meng-upgrade OS Android versi sebelumnya ke versi ini untuk produk ponsel cerdas keluaran terbaru mereka. VENDOR asal Korea Selatan, LG Electronics, juga akan hijrah ke OS Android 4.0 untuk 11 smartphone-nya mulai kuartal kedua sampai kuartal ketiga tahun depan. Pada gelombang pertama di kuartal kedua tahun depan, LG akan melakukan pembaruan ke OS Android 4.0 untuk handset LG Optimus LTE, Prada phone by LG 3.0, LG Optimus 2X, LG Optimus Sol, LG my Touch Q dan LG Eclipse. Lalu, pada gelombang kedua di kuartal ketiga, LG akan melakukan upgrade ke OS 4.0 untuk LG Optimus 3D, LG Optimus Black, LG Optimus Big, LG Optimus Q2 dan LG Optimus EX. Dengan migrasi OS ini, agar bisa merasakan kemudahan multi-tasking aplikasi pada OS Android 4.0 Ice Cream Sandwich ini, para para pengguna handset Android LG dapat merencanakan pembaruan OS untuk handset mereka tanpa harus mengeluarkan uang lagi membeli handset terbaru. Pengumuman tentang upgrade OS ke Android 4.0 ini diumumkan LG di situs Facebook mereka. “Tanggal pasti untuk upgrade bisa bervariasi, tergantung kondisi pasar karena setiap

3012/B14

negara mungkin memiliki ketentuan berbeda, tergantung pula pada operator dan model smartphone-nya,� sebut LG dalam pernyataan resminya seperti dikutip situs harian Los Angeles Times, Rabu (28/12) lalu. Tak cuma LG, sejumlah vendor Android papan atas yang selama ini sudah menjadi mitra Google juga menyiapkan upgrade ke OS Android 4.0, seperti yang akan dilakukan Samsung, Sony Ericsson dan HTC. Google merancang OS Android 4.0 Ice Cream Sandwich agar kompatible, baik ketika dipakai untuk smartphone maupun komputer tablet, yang kini produknya sedang digemari konsumen gadget di Indonesia. Boleh dibilang, OS Android 4.0 Ice Cream Sandwich merupakan perpaduan kesempurnaan

Android Honeycomb yang selama ini hanya pas untuk OS pada tablet, dengan Android Gingerbread yang selama ini cocok untuk smartphone. Fitur andalan pada OS ini antara lain adalah Face Unlock. Ini adalah fitur pengenal wajah sehingga pengguna dapat membuka ponsel cukup dengan menghadapkan wajah ke kamera dan fitur ini sudah terbukti keandalannya saat OS ini dipasang pada Samsung Galaxy Nexus, gadget pertama di dunia yang mendapat kehormatan menggunakan OS Android 4.0 Ice

Cream Sandwich. Smartphone atau tablet dengan OS ini hanya bisa di-unlock atau dibuka kuncinya oleh pengguna atau pemiliknya saja dengan mengenali wajah si pemilik. Fitur ini kerap dijuluki pula dengan istilah Face Detection atau Face Unlock. Kelebihan lain pada OS Android 4.0 adalah kemampuan multitasking. Fitur ini bisa dinikmati ketika kita menjalankan puluhan aplikasi atau game secara bersamaan tanpa menganggu kinerja smartphone atau tablet-nya.(fin)

GOOGLE.COM

Samsung Galaxy Nexus, smartphone pertama dengan OS Android I C S d i h

Samsung Galaxy S II

DIGITAL TRENDS

Intip Galaxy S III di MWC 2012 Barcelona SAMSUNG akan melanjutkan sukses smartphone Galaxy S II dengan merilis generasi penerusnya, Samsung Galaxy S III yang diprediksi akan diperkenalkan pertama kali di ajang Mobile World Congress (MWC) di Kota Barcelona, Spanyol, Februari tahun depan. Samsung juga akan merilis smartphone berlayar tiga dimensi (3D) pertama, bernama Galaxy S 3D. Situs teknologi informasi berbasis di Korea Selatan, ETNews, melansir, Galaxy S III akan dibekali prosesor quad-core (empat inti) 1,8 Ghz untuk menandingi rencana vendor HTC dari Taiwan yang akan merilis dua smartphone Android sekaligus dengan prosesor quad-core, Edge dan Zeta. Gosipnya, Galaxy S III akan menggunakan prosesor Exynos 4412 berbasis ARM Cortex A9 quad-core. Sementara, situs Unwiredview.com menyebutkan,Galaxy S III dibekali layar Super AMOLED Plus berkualitas HD dengan resolusi 1280 x 720 piksel, serta mendukung LTE, teknologi pengiriman data supercepat terbaru yang sudah diterapkan oleh beberapa operator seluler di Swedia, China, Australia, dan Hongkong. Yang istimewa lagi, Galaxy S III juga akan dipasangi kamera beresolusi 12 megapiksel dan RAM 2 GB, serta kapasitas penyimpanan internal 32 GB. Hampir pasti, Galaxy S III akan menggunakan OS terbaru dari Google, Android 4.0 Ice Cream Sandwich. Soal rumor rilis Galaxy S 3D, Samsung akan membekalinya dengan kamera yang bisa mengambil gambar dan merekam video berkualitas 3D. Konten 3D pada ponsel cerdas ini dapat diintegrasikan ke televisi berteknologi 3D. Berbeda dengan Galaxy S III, Galaxy S 3D diprediksi baru akan meluncur ke pasar pada kuartal kedua tahun depan.(fin)


15

Banjarmasin Post

JUMAT 30 DESEMBER 2011

2712/B15


16

Smart

Banjarmasin Post

www.banjarmasinpost.co.id

Biz

JUMAT 30 DESEMBER 2011/ 5 SAFAR 1432 H

Harga Saham Berpeluang Naik PIPM Jaring Investor Lokal BANJARMASIN, BPOST - Pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sepanjang 2011 berfluktuatif. Pada awal tahun, pelaku pasar optimis karena indeks terus naik, namun pada pertengahan 2011 melemah akibat dampak krisis ekonomi di AS dan Eropa. Menjelang akhir tahun, indeks turun karena para pelaku pasar panik. Investor asing yang mendominasi di Bursa Efek Indonesia (BEI) melepas sahamnya, jelas kuasa perwakilan PIPM Banjarmasin, Wira Adibrata, Kamis (29/12). Investor lokal pun ikutikutan melepas sahamnya, sehingga harga-harga terdiskon yang mengakibatkan IHSG turun tajam dari level 4.000-an ke 3.500 dan terakhir mulai naik ke posisi 3.7003.800. Di Banjarmasin, investor yang bermain di bursa saham terus meningkat. Saat ini, jumlah investornya mencapai 510 dari target 500 investor.

Nilai transaksinya rata-rata Rp 70 miliar per bulan. Angka itu menurun dibanding 2010 yang nilainya mencapai Rp 80 miliar, ujarnya. Menurut Wira, minat masyarakat Indonesia khususnya di Banjarmasin untuk berinvestasi di saham masih minim, hal itu karena kurangnya informasi. “Itu tugas kami di daerah untuk menyosialisasikannya. berbagai upaya akan dilakukan, di antaranya melakukan seminar, sekolah pasar modal dan lainnya ke semua segmen, baik masyarakat umum maupun akademisi,” katanya. PIPM juga gencar menggelar publik edukasi gratis bekerjasama dengan perusahaan

Kiat Investasi di Bursa Saham z Langkah awal, kenali dulu karakter Anda sebelum berinvestasi. Apakah termasuk yang berani mengambil risiko atau moderat. z Pahami produk investasinya, baik risiko maupun keuntungannya Untuk investor di pasar modal, 2012 merupakan harapan baru. Ekonomi Indonesia mengalami perbaikan, harga saham pasti ada naik dan turunnya. Tidak ada saham yang naik terus, pasti ada koreksi dalam perjalanannya. Selama saham yang dipegang berfondamental baik, tidak perlu khawatir. z Jika terjadi gejolak, jangan panik dan terburu-buru mengambil keputusan. Ada baiknya konsultasikan dengan broker, rekan atau orang yang mengerti hal tersebut. (drt)

efek (sekuritas) untuk memberikan pemahaman mengenai investasi di pasar modal. “Selama ini masyarakat beranggapan bahwa saham hanya untuk orang kaya atau kaum elite, padahal semua orang bisa membeli saham. Tidak perlu dana puluhan atau ratusan juta, dengan uang ratusan ribu saja sudah bisa membeli saham,” tandasnya. Dengan sosialisasi yang merata, diharapkan masyarakat Banjarmasin tidak hanya menjadi penonton, tetapi juga bisa menikmati keuntungan dari keberadaan pasar modal. Bursa saham pada 2012 menurut Wira berpeluang naik, pertumbuhan ekonomi

Mebel Bahan Jati Nan Elegan Yang jelas, masyarakat yang membeli produkbenoa Decor akan terpuaskan karena barangnya berkualitas dan dijamin tahan lama. Untuk itu, masyarakat yang ingin membeli furnitur tak ada salahnya mendatangi arena pameran Benoa Decor di Duta Mall Banjarmasin. Mumpung ada promo, sehingga harganya lebih murah dibanding biasanya. (dwi/*)

BANJARMASINPOST GROUP/AYA SUGIANTO

FURNITUR BERKELAS - Salah satu furnitur produk Benoa Decor yang dipamerkan pada ajang promo dengan diskon 50-70 persen menyambut Natal dan Tahun Baru di Duta Mall Banjarmasin, Kamis (29/12).

BANJARMASIN, BPOST Benoa Decor menampilkan produk mebel berkelas dan elegan pada pameran akhir tahun di Duta Mall Banjarmasin. Promo diskon sebesar 50-70 persen yang berlaku hingga 2 Januari 2012. Aneka produk mebel berkelas dari yang model klasik hingga minimalis ada di tempat itu. Pokoknya semua kebutuhan mebeler di rumah tersedia, mulai yang model biasa sampai yang berkelas. Rini, koordinator Benoa Decor Furniture dan Interior Design menuturkan, hingga saat ini sudah puluhan unit furnitur telah terjual. “Yang paling banyak diminati sofa klasik, ada juga yang mininalis,” ujarnya. Selama pameran, ada penawaran harga promo, sehingga lebih murah dibanding hari biasanya. Produk yang ditawarkan di antaranya sofa, kamar satu set yang terdiri dari ranjang, lemari, meja rias dan lainnya.

3012/B16

Ada juga meja makan, tempat tidur, hiasan dinding dan lainnya. Furnitur Benoa Decor berbahan kayu jati, sehingga kuat dan tahan lama. Kualitasnya dijamin karena menggunakan kayu pilihan dengan finishing yang sempurna. Cara perawatannya pun mudah, cukup di lap saja, jelas Rini. Benoa Decor tak hanya menjual produk, tetapi juga memberikan layanan purna jual seperti perbaikan jika ada kerusakan. Konsumen tak perlu repot membawa barangnya ke toko, cukup telepon nanti karyawan Benoa Decor yang mendatanginya,” kata Rini.

nasional bisa menembus 6,5 persen,fondamental ekonomi Indonesia kuat, sehingga layak dijadikan tempat investasi. Selain itu, konsumsi dari 250 juta jiwa penduduk Indonesia juga mendorong stabilitas produksi perusahaan yang tentu saja akan mendukung produksi barang dan jasa. Dengan kondisi seperti itu, tidak menutup kemungkinan banyak investor asing tertarik masuk ke Indonesia. Hal itu tentunya akan menopang dan mendorong perbaikan ekonomi, sehingga IHSG berpeluang naik lagi pada 2012. (drt)

BANJARMASINPOSTGROUP/ISTIMEWA

AMATI PERGERAKAN SAHAM - Sejumlah investor sedang mengamati pergerakan saham yang terjadi di Bursa Efek Indonesia (BEI) melalui komputer di kantor PIPM Banjarmasin, Kamis (29/12). Beberapa pekan terakhir indeks saham cenderung menurun.

Terima Setoran Pajak Hingga Sore BANJARMASIN, BPOST Sabtu (31/12) Bank Mandiri dan Bank BNI siap melayani setoran pembayaran pajak. “Bank Mandiri siap melayani pembayar pajak,” tandas Pinwil IX Bank Mandiri Edwin Dwidjajanto didampingi M Kemal Taufik, Pinca Bank Mandiri Banjarmasin, Kamis (29/12). “Untuk setoran pajak, Sabtu (21/12) kita layani sampai pukul 17:00 Wita, sedangkan kas umum sampai pukul 15:00 Wita,” kata Edwin di sela-sela

penyerahan bantuan CSR Bank Mandiri kepada empat Barisan Pemadam Kebakaran (BPK) di Banjarmasin. Hal itu sesuai ketentuan dari kantor pajak, dim ana bank pemerintah sebagai tempat penyetoran pajak. Disinggung jumlah penerimaan setoran pajak, Edwin mengatakan data pajak di kantor pajak. Pihaknya hanya menerima setoran pajak. Terpisah, Djoko Adisucipto, Pemimpin Cabang Bank BNI Banjarmasin juga mengakui

pada 31 Desember masih menerima setoran pajak. “Sabtu pada 31 Desember tetap buka menerima setoran pajak. Sampai jam berapa loket buka, kita ikuti petunjuk dari pemerintah. Jika penerimaan setoran pajak sampai malam, kita akan mengikutinya,” ungkapnya seraya mengatakan untuk kas umum dibuka hingga pukul 16:00 wita. “Habis kas umum memang pintu bank tertutup, tapi kita tetap buka untuk pelayanan setoran pajak, petu-

gas kita ada yang jaga,” ujarnya. Bantu BPK Bank Mandiri, Kamis (29/ 12) memberikan bantuan peralatan pemadam kebakaran kepada empat BPK di Banjarmasin, yakni BPK Nahdatussalam, BPK Kinibaru, BPK Mawar dan BPK Kertak Baru. “Bantuan ini dari CSR Bank Mandiri melalui program kemitraaan dan bina lingkungan. Semoga bermanfaat,” kata Edwin Dwidjajanto. (dwi)


JUMAT 30 DESEMBER 2011/ 5 SAFAR 1433 H

Super Ball

Style

Banjarmasin Post

www.banjarmasinpost.co.id

17 AP PHOTO

NEWCASTLE NEWCASTLE

LIVERPOOL LIVERPOOL

KESEMPATANemas menjadikan Carroll starter mendatangi Andy Carroll. melawan Newcastle. Ia akan Striker Liverpool ini menempatkan bomber dengan mendapat momentum tepat tinggi 191 cm itu sebagai target untuk menunjukkan man dalam formasi 4-4-2. ketajamannya dalam urusan “Semua pemain yang Live on mencetak gol. dimainkan di pertandingan Ya, Carroll berpeluang sebelumnya melawan tampil sebagai starter saat The Blackburn punya peluang jadi Sabtu (31/12) Reds menjamu Newcastle starter. Kami akan memainkan Pkl 02.45 WIB/ United di Stadion Anfield, Carroll bukan karena dia akan Pkl 03.45 WITA Sabtu (31/12) dini hari. Ini melawan Newcastle,” ujar menyusul absennya striker Dalglish. utama, Luis Suarez, yang terkena Dilansirdailymail.co.uk, Kamis (29/ sanksi. 12), Dalglish menampik tudingan Kemarin, Asosiasi Sepakbola bila Carroll mengalami krisis Inggris (FA) menghukum Suarez satu kepercayaan diri. Hingga laga plus denda Rp 289 juta setelah pertengahan musim ini, pemain terbukti mengacungkan jari tengah berharga 35 juta poundsterling itu kepada pendukung Fulham dalam baru mencetak dua gol. laga Liga Primer di Craven Cottage, “Ini bukan masalah kepercayaan Senin (5/12). diri. Carroll masih menjalani masa Sanksi ini menyusul larangan adaptasi. Sejauh ini dia telah bekerja delapan kali bermain bagi striker asal dan beradaptasi baik dengan kami,” Uruguay tersebut, setelah terbukti kataKing Kenny. melontarkan ejekan rasis pada bek Striker berusia 22 tahun ini juga Manchester United, Patrice Evra. mendapat dukungan penuh dari bek Manajer Liverpool, Kenny Dalglish, Liverpool Jose Enrique. Menurut telah memberi sinyal akan pemain asal Spanyol itu, Carroll akan segera membuka kran golnya jika jadi starter melawan Newcastle lalu Posisi Klasemen mencetak gol ke gawang lawan. “Carroll adalah pemain besar. Liverpool: 6 (poin 31) Tidak mungkin ada orang yang mau Newcastle: 7 (poin 30) membelinya dengan harga 35 juta Empat Pertemuan Terakhir poundserling jika bukan karena dia 01/05/11 Liverpool 3-0 Newcastle pemain besar,” ujar Enrique, yang 12/12/10 Newcastle 3-1 Liverpool notabene eks Newcastle. 03/05/09 Liverpool 3-0 Newcastle Bagi Carroll pertandingan 28/12/08 Newcastle 1-5 Liverpool menghadapi Newcastle sangat Rekor Pertemuan menguras emosi. Selain menjadi Liverpool menang: 65 ajang pembuktian, ia juga Main: 138 Newcastle menang: 39 akan melakoni reuni, Imbang: 34 berjumpa lagi dengan Liverpool Newcastle Imbang Manajer Empat Laga Terakhir Alan Pardew Liverpool dan mantan rekannya. M 2-0 1-0 Pardew yang sempat S merasakan kehilangan 0-0 1-1 K Carroll pertengahan musim lalu, 10/12 18/12 22/12 26/12 memprediksi mantan QPR Aston Villa Wigan Blackburn penyerang Newcastle kesayangannya itu lambat laun akan 2-0 bersinar bersama The Reds. M 0-0 “Carroll adalah pemain besar, cuma S saat ini dia sedang dalam masa 2-4 K transisi, saya yakin dia akan 2-3 menemukan permainannya dengan 10/12 17/12 22/12 26/12 jalan yang berbeda,” ujarnya. Norwich Swansea West Brom Bolton Saat ini Pardew sudah bisa

Match Background z Liverpool dan Newcastle hanya berselisih satu poin. Maka kemenangan bagi keduanya akan sangat krusial, Liverpool saat ini berada di urutan keenam disusul Newcastle. Kedua tim sama-sama punya tekad ingin menembus posisi empat besar. z Kedua tim menuai hasil berbeda di

masa boxing day. Liverpool terlihat

makin frustrasi setelah hanya mampu bermain imbang 1-1 melawan Blackburn. Sementara Newcastle mampu memutus mata rantai enam laga tanpa kemenangan setelah menekuk Bolton Wanderes 2-0. Kondisi Tim z Liverpool dipastikan tanpa Luis Suarez yang terkena sanksi. Begitu juga dengan Lucas Leiva yang mengalami cedera. Namun kapten

melupakan sosok Carroll. Penyebabnya tak lain karena dia memiliki penyerang pengganti yang tak kalah hebat. Dialah Demb Ba. Penyerang asal Senegal yang sangat luar biasa. Ba masuk dalam daftar top skor Liga Primer dengan 14 gol, hanya berselisih dua gol dari Robin van Persie yang berada di posisi puncak. Ba juga telah mengirim sinyal ancaman buat The Reds. “Jika saya memiliki perasaan senang saat berada di lapangan maka saya akan bermain dengan sangat bagus. Kami merasa lebih enjoy saat ada hal-hal yang lucu,” kata Ba dilansir The Guardian.co.uk. (Tribunnews.com/ cen)

Live on LIVERPOOL VS NEWCASTLE

Sabtu (31/12) Pukul 02.45 WIB/ Pukul 03.45 WITA CHELSEA VS ASTON VILLA

Sabtu (31/12) Pukul 22.00 WIB/ Pukul 23.00 WITA

Cadangan: 35 Elliot, 29 Vuckic, 31 Cadangan: 32 Doni, 16 Coates, 23 Carragher, 34 Kelly, 33 Shelvey, 14 Ferguson, 14 Perch, 28 Sammy Ameobi, Henderson, 11 Maxi Absen: Lucas 23 Shola Ameobi, 20 Best Absen: (cedera), Suarez (sanksi) Pelatih: Lovenkrands , Guthrie, Marveaux, S Taylor Kenny Dalglish 5 Simpson (cedera) Pelatih: 3 Enrique 19 Downing Alan Pardew 25 Obertan 6 Williamson 9 Carroll 37 Skrtel 26 Krul 4 Cabaye 25 Reina 28 Adam 10 Ben Arfa 19 Demba Ba 24 Tiote 2 Coloccini 5 Agger 8 Gerrard 39 Bellamy 18 Gutierrez 16 R Taylor 2 Johnson 18 Kuyt

Liverpool

4-4-2

Steven Gerrard telah menjalani laga come back dan kemungkinan besar akan turun sebagai starter di pertandingan ini. z Alan Pardew masih akan kehilangan defender Davide Santon yang menderita cedera lutut. Beberapa pemain pilar lainnya juga masih cedera. Ryan Taylor akan kembali ke dalam line up setelah sempat absen di beberapa pertandingan akibat cedera yang menderanya.

ditolak mentah-mentah oleh Stoke City. Ia tidak lolos tes medis karena dinilai bermasalah dengan lutut kiri. Manajer Newcastle United, Alan Pardew, kemudian memberanikan diri menampung Ba. Ternyata hasilnya sangat luar biasa. Dengan catatan

Demba Ba

4-4-1-1

Newcastle GRAFIS: BAYU

Pemain Kunci z Kehadiran Steven

Gerrard diprediksi akan memberi energi positif kepada pemain Liverpool. Kharisma sang kapten sangat dibutuhkan untuk membangkitkan kembali semangat setelah hasil mengecewakan di laga terakhir.

Mutiara Buangan yang Bersinar Terang SANTAI namun mematikan. Itulah Demba Ba. Penempatan posisinya selalu tepat dengan akurasi tendangan yang sangat bagus hingga membuatnya selalu mudah menceploskan bola ke gawang lawan. Namun siapa sangka jika Ba sebenarnya adalah anak buangan. Sebelum mencatatkan namanya di antara jajaran top skor sementara Liga Primer Inggris, nyaris tidak ada yang melirik penyerang asal Senegal itu. Perhatian semua orang lebih tertuju kepada penyerang-penyerang papan atas seperti Robin van Persie, Wayne Rooney, atau Sergio Aguero. Ba bahkan di awal musim berada dalam kondisi terpuruk. Setelah memutuskan tidak mau kembali ke Jerman bersama Hoffenheim, Ba

VS

gol yang telah dibukukannya Ba kini seperti mutiara buangan yang bersinar terang. “Sangat aneh melihat namaku berada di jajaran penyerang top bila dilihat dari background-ku selama ini. Mereka melakukan itu bersama Manchester United, City, dan Arsenal. Saya hanya bersama Newcastle,” kata BadilansirGuardian. Ya, Ba memang unik. Kehadirannya di Saint James Park seperti sebuah ilham setelah Newcastle ditinggalkan Andy Carroll ke Liverpool pertengahan musim lalu. Kini setelah melihat sepak terjang Ba, Pardew pun mulai khawatir kehilangan mutiara berharganya itu karena akan memperkuat Senegal di Piala Afrika selama Januari-Februari 2012.(Tribunnews.com/cen)

z Hatem Ben Arfa telah kembali ke dalam skuad setelah sembuh dari cedera. Dia langsung mencetak gol ke gawang Bolton. Ben Arfa harus selalu diwaspadai Liverpool. Dia punya naluri mencetak gol dan juga pemberi assist yang (cen) baik.(cen)

Ulasan Dalglish

Peningkatan Pesat TARGET kami di awal tahun adalah meningkatkan dan melanjutkan apa yang telah kami lakukan sebelumnya. Saya bahagia karena melihat beberapa pemain mengalami peningkatan pesat dari sebelumnya. Tapi saya pikir Newcastle melakukan pekerjaan musim ini dengan AP PHOTO sangat baik. Mereka mengumpulkan banyak poin di awal musim dan saya tahu itu mulai berkurang saat ini tapi mereka juga takkan tinggal diam. Demba Ba jelas jadi kesuksesan besar mereka musim ini. (cen) *) Kenny Dalglish, Pelatih Liverpool, dilansir liverpoolfc.com

Ulasan Pardew

Tampil Enjoy KAMI tidak akan menjadikan diri kami tertekan saat menghadapi Liverpool. Kami tahu atmosfer di Anfield akan sangat berbedar dengan tempat-tempat lainnya. Untuk itu akan akan berusaha se-enjoy mungkin. Penting bagi semua pemain untuk menikmati pertandingan ini dan mendapatkan hasil maksimal. Apalagi pada Januari nanti kami akan AP PHOTO memasuki periode yang sangat sulit tapi saya tidak akan melakukan apapun di pasar transfer nanti. Andy Carroll akan selalu menjadi penggemar Newcastle. Saya pelatih yang menyukainya, dia adalah pemain besar tapi kali ini dia akan melawan kami dan saya (cen) yakin dia pasti akan all out. Itu tidak masalah buat kami.(cen) *) Alan Par dew Pardew dew,, Pelatih Newcastle United, dilansir ekspress.co.uk


18 Soccer Hot News

Banjarmasin Post

JUMAT 30 DESEMBER 2011

Player to Watch: Wayne Rooney

Soccer Short GILARDINO - Genoa yakin mereka akan segera menyelesaikan proses transfer Alberto Gilardino dari Fiorentina. “Kami memiliki perjanjian dengan Gilardino,” kata Chief Genoa Enrico Preziosi dilansir Football-Italia, Kamis (29/12). “Semua telah disetujui, yang belum hanya tanda tangan Fiorentina,” lanjutnya.

Pencetak Gol Terbaik 2011 MASIH ingat gol tendangan salto Wayne Rooney ke gawang Manchester City musim lalu? Gol spektakuler tersebut mendapatkan apresiasi bagus di Spanyol. Dalam sebuah jajak pendapat yang dilakukan harian Marca, gol salto Rooney terpilih sebagai gol terbaik 2011. Hebatnya lagi, Rooney berhasil mengalahkan beberapa gol indah yang diciptakan oleh Lionel Messi (Barcelona) ataupun Cristiano Ronaldo (Real Madrid). Padahal, basis jajak pendapat merupakan tempat di mana Messi dan Ronaldo berkarier. Gol tersebut tercipta pada Februari silam. Mendapatkan umpan silang Luis Nani dari sisi kanan, Rooney menembak

Prediksi Jelang Tahun 2012 (Primera La Liga Spanyol)

Hasil El Clasico Untungkan Barcelona BICARA persaingan di Primera La Liga Spanyol, sorotan utama langsung tertuju pada dua tim raksasa, Real Madrid dan Barcelona. Persaingan keduanya pun masih tetap menjadi cerita utama La Liga sepanjang tahun 2011. Dan, dua musuh bebuyutan ini akan melanjutkan rivalitasnya di tahun 2012 untuk merebut gelar juara. Musim lalu, pertengahan 2011 atau akhir musim 2010/ 11, Barcelona sukses memecundangi Real Madrid, mengawinkan trofi La Liga dengan Liga Champions. Sementara sang rival harus puas dengan trofi “kelas dua” Copa del Rey atau Piala Raja. Memasuki musim 2011/ 2012, yang sempat diwarnai aksi pemogokan pemain secara massal terkait tuntutan gaji hingga membuat kompetisi tertunda sepekan, Real Madrid dan Barcelona kembali mendominasi. Di awal musim, dua tim kecil, Real Betis dan Levante, sempat memberi kejutan. Levante yang paling menyita perhatian. Setelah secara mengejutkan mengalahkan Real Madrid 1-0, mereka sempat memimpin klasemen dengan mengangkangi Madrid dan Barca plus rekor beberapa laga tanpa terkalahkan. Namun seiring waktu, Madrid dan Barca akhirnya kembali mengambil alih kekuasaan. Madrid akhirnya memastikan menjadi juara paruh musim dengan 40 poin, unggul tiga poin atas Barcelona. Musim 2011/12 di periode Januari-Mei 2012, La Liga

masih menyisakan 22 laga. Lalu, siapa dari dua kuda pacu, Madrid dan Barca, yang akan finis di posisi pertama? Laga El Clasico akan menjadi salah satu kunci penentu tim juara. Ada kemungkinan, Madrid dan Barca bakal mengumpulkan poin yang sama di akhir musim nanti. Ini mengingat dominasi keduanya atas tim-tim lain. Jika ini benar terjadi, Barca mendapat keuntungan besar. Sesuai rule of the game La Liga, jika poin dua tim sama di akhir musim, penentuan juara akan diputuskan berdasarkan rekor head to head, bukan memakai aturan selisih gol seperti di Liga Inggris. Pada El Clasico pertama musim ini, Barca sukses menjinakkan Madrid di Santiago Bernabeu dengan skor cukup telak 3-1. Adapun El Clasico kedua akan berlangsung di kandang Barca, Stadion Camp Nou, akhir April mendatang. Musim lalu, Barca tercatat lebih dominan dari Madrid dalam El Clasico. Barca menang 5-0 di pertemuan pertama La Liga dan imbang 1-1 pada pertemuan kedua. Hal serupa juga terjadi di ajang semifinal Liga Champions, di mana Blaugrana menang 2-0 di leg pertama dan imbang 1-1 pada leg berikutnya. Los Blancos hanya sekali menang dalam lima pertemuan tersebut, yakni di final Piala Raja berkat gol tunggal Cristiano Ronaldo. “Kami masih pemainpemain muda dan saya yakin itu yang membuat kami terus lapar (gelar). Tentu Anda tidak bisa selalu juara sepanjang tahun, itu

AP PHOTO/ANDRES KUDACKI

BERSITEGANG - Bintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo (tengah), bersitegang dengan pemain Barcelona di Stadion Camp Nou, Kamis (18/8). Barca unggul atas Madrid di laga El Clasico.

Partai Krusial di 2012 Real Madrid Posisi: 1 Poin: 40 22/01

vs

Athletic Bilbao (K)

12/02

vs

Levante (K)

04/03

vs

Espanyol (K)

18/03

vs

Malaga (K)

01/04

vs

Osasuna (T)

08/04

vs

Valencia (K)

11/04

vs

Atlético Madrid (T)

22/04 29/04

vs vs

Barcelona (T) Sevilla (K)

02/05

vs

Athletic Bilbao (T)

Barcelona Posisi: 2 08/01

vs

Poin: 37 Espanyol (T)

22/01

vs

Malaga (T)

12/02

vs

Osasuna (T)

19/02

vs

Valencia (K)

26/02

vs

Atlético Madrid (T)

18/03

vs

Sevilla (T)

01/04

vs

Athletic Bilbao (K)

15/04

vs

Levante (T)

22/04 02/05

vs vs

Real Madrid (K) Málaga (K)

06/05

vs

Espanyol (K)

mustahil, tapi kami harus lakukan yang terbaik untuk coba meraihnya,” ujar gelandang Barca, Cesc Fabregas. Adapun rumah judi lebih menjagokan Madrid ketimbang Barca sebagai juara. Madrid menjadi favorit utama dengan nilai taruhan 1,80 berbanding 1,90 untuk Barca. Artinya, nilai uang yang pertaruhkan akan dikalikan dengan 1,80 jika Madrid juara dan 1,90 jika Barca yang juara. Ini kali pertama Madrid lebih diunggulkan dibanding Barca sejak Pep Guardiola menangani tim Catalan itu tiga tahun yang lalu. Dalam tiga tahun terakhir, di bawah asuhan Guardiola, Barca selalu juara. Semangat skuad Madrid untuk menjadi juara juga tak kalah kencang. “Hasil buruk lawan Barcelona adalah sebuah nasib buruk bagi Madrid, tapi kami masih tetap memimpin La Liga dan unggul tiga poin,” tegas playmaker Madrid, Mesut Oezil. Lalu bagaimana dengan peluang juara untuk klub La Liga lainnya? Sudah mustahil. Seperti kata pemain Atletico Madrid, Antonio Reyes, posisi ketiga adalah puncak klasemen bagi klub La Liga selain Barcelona dan Real Madrid. (Tribunnews.com/ka7)

Ronaldo: La Liga Terbaik di Dunia

Cristiano Ronaldo CRISTIANO Ronaldo membuat sebuah pernyataan yang bisa membuat lega para penggemar La Liga Spanyol atau sebaliknya bisa menjadi kontroversi penggila sepakbola. Ronaldo mengatakan La Liga adalah kompetisi sepakbola terbaik di dunia. Dalam sebuah acara

sepakbola di Dubai, Qatar, Ronaldo mencoba untuk membandingkan dua liga terbaik di dunia untuk saat ini, Premier League dan juga La Liga. Ronaldo pernah bermain di dua kompetisi itu. Pemain asal Portugal itu menghabiskan tujuh musim bermain bersama Manchester United, sebelum memutuskan untuk hengkang ke Real Madrid dengan transfer 80 juta poundsterling pada musim 2009. “Saya mengikuti Liga Portugal, tetapi saya lebih memilih Liga Primer Inggris di mana saya banyak belajar halhal dasar seputar sepakbola, khususnya kedisiplinan,” kata CR7, yang memulai karier bersama Sporting Lisbon. “La Liga mengandalkan teknik dan skill. Jadi, saya rasa

La Liga adalah liga terbaik di dunia, meski tekniknya sangat berbeda dengan yang ada di Premier League. Bundesliga (Jerman) juga liga yang bagus,” tegas winger asal Portugal itu. Mengenai masa depannya, CR7 mengatakan akan tetap bertahan di Real Madrid. Meski mendapatkan kritikan dari fans Madrid setelah menelan kekalahan dari Barcelona, itu tidak mengurangi rasa cintanya terhadap Los Blancos. “Saya sangat bahagia di Real Madrid dan saya ingin bertahan bersama mereka. Bahkan, saya belum memiliki niat untuk meninggalkan Bernabeu,” tandas pemain yang sempat ditawar Rp 2,1 triliun oleh Manchester City ini.(Tribunnews.com)

bola sambil melakukan tendangan salto dan membuat kiper Manchester City, Joe Hart, terperangah menyaksikan gawangnya dibobol. Gol tersebut sekaligus menjadi penentu kemenangan United dalam derby Manchester yang berakhir dengan skor 2-1 tersebut. Di akhir musim lalu, gol tersebut terpilih sebagai gol terbaik Liga Primer Inggris. Di luar penghargaan yang diberikan pembaca Marca dan Liga Primer, gol Rooney ini juga diakui oleh Federasi Sepakbola Internasional (FIFA). Terbukti, aksi Rooney ini menjadi tiga besar peraih Puskas Award 2011 atau gol terbaik dunia 2011 versi FIFA.

FIFA baru akan mengumumkan gol terbaik pada 9 Januari 2012 di Zurich, bersamaan dengan penobatan FIFA Ballon d’Or 2011. Saingan Rooney merebut Puskas Award 2011 datang dari aksi brilian Messi saat membobol gawang Arsenal di Liga Champions dan gol striker Santos Neymar Da Silva ke gawang Flamengo lewat aksi individu luar biasa. (Tribunnews.com)

Data Diri Nama: Wayne Mark Rooney Lahir: Croxteth, Liverpool, 24 Oktober 1985 (26 th)

ZARATE - Inter Milan kemungkinan tidak akan memanenkan status Mauro Zarate yang dipinjam dari Lazio. Zarate dinilai kurang memberi dampak signifikan

Posisi: Striker Klub: Manchester United Kebangsaan: Inggris

terhadap lini depan Inter terbukti dengan belum adanya gol dari Zarate. RAMI - Bek Valencia Adil Rami dikabarkan sedang diminati Manchester United untuk menggantikan posisi Rio Ferdinand dan Nemanja Vidic yang mengalami cedera bersamaan. Namun sang pemain belum memikirkan kabar itu dan memilih fokus ke Valencia. KRUL - Manajer Tottenham Hotspur Harry Redknapp serius ingin mendatangkan dua pemain Newcastle United, kiper Tim Krul dan gelandang Cheik Tiote. Redknapp sudah mengirimkan ketua pencari bakat klub, Ian Broomfield, untuk menyaksikan secara langsung perkembangan kedua pemain buruan itu.(cen)

Spirit Tahun Baru Inter Zanetti Yakin Jadi Penantang Serius Scudetto Milito Berharap Tahun 2012 Lebih Baik INTER Milan menjalani start buruk di awal kompetisi musim ini. Raksasa Italia itu terseok-seok di delapan pertandingan dengan menelan enam kekalahan dan dua kali seri. I Nerazzurri juga sempat mengkhawatirkan karena hampir menginjakkan kaki di zona degradasi. Prahara besar juga terjadi di tubuh I Nerazzurri. Tidak tahan melihat Inter lunglai, manajemen Inter akhirnya memecat Pelatih Gian Piero Gasperini digantikan Claudio Ranieri. Di bawah kendali Ranieri awan mendung di Inter pelan-pelan pergi. Spirit baru pun dikumandangkan Kapten Inter Javier Zanetti jelang pergantian tahun. Pemain gaek asal Argentina itu sangat optimistis timnya bakal kembali membaik di tahun 2012 seiring dengan banyaknya perubahan. “Kami mengawali musim dengan berbagai kesulitan, terutama dengan pergantian pelatih dan banyaknya pemain yang cedera. Namun akhir bulan ini kami memenangi enam laga dari tujuh laga. Kami melakukan recovery dengan baik,” kata Zanetti dilansir Football Italia, Kamis (29/12). Dengan kondisi tersebut Zanetti juga yakin bahwa Inter masih sangat kompetitif untuk menjadi penantang serius Scudetto. Inter berada di urutan lima klasemen sementara terpaut delapan

AP PHOTO/ANDRE PENNER

SELEBRASI - Legenda Brasil, Ronaldo (kiri), melakukan selebrasi bersama striker muda Neymar setelah mencetak gol pada laga amal untuk mengenang legenda Brasil yang baru-baru ini meninggal, Socrates, di Sao Paulo, Brasil, Kamis (29/12). Champions dengan kesuksesan mereka melaju ke 16 besar. Mengenai pemain yang mengalami cedera, Inter di awal tahun nanti kemungkinan sudah bisa memainkan penyerang anyar Diego Forlan yang sudah sembuh. Inter juga tengah menunggu pemain kunci di lini tengah Wesley Sneijder yang masih berada dalam bekapan cedera. Optimisme yang sama juga diungkapkan Diego Milito. Penyerang asal Argentina ini sedang menikmati masa liburan di Buenos Aires. Ia

poin dari pemuncak klasemen Serie A, AC Milan. “Kami masih sangat kompetitif terutama di tiga kompetisi. Kami tahu posisi kami di Liga tak terlalu kuat tapi kompetisi masih sangat panjang. Tantangan ke depannya pasti lebih berat karena ke depan tim yang kami hadapi lebih kuat,” ujar Zanetti. Meski mengalami masa yang kurang baik, Inter masih mampu hidup di semua kompetisi. Selain di Serie A mereka juga masih berpeluang meraih gelar lain di ajang Coppa Italia dan Liga

Kebangkitan Inter Milan 3-1

M

2-0

2-1

1-0

0-0

1-0

S

1-2

3-4

1-0

1-0

4-1

1-1

K 1-3 Pekan Lawan

1 Palermo

2

3 Novara

Roma

1-2

0-3 5 Napoli

4 Bologna

0-1

7 8 9 10 11 12 13 14 15 16 Fiorentina Juventus Cesena Siena Chievo Atalanta Udinese Lecce Catania Cagliari Genoa 6

GRAFIS: BAYU

mengaku liburannya bisa dijalani dengan nyaman karena hasil pertandingan Inter di akhir tahun yang cukup membanggakan. “Kami senang, khususnya dengan kemenangankemenangan yang kami raih yang pada akhirnya memungkinkan kami menutup 2011 dengan cara terbaik. Kami senang tapi kami harus terus mengayuh lebih keras. Kami berharap 2012 akan jauh lebih baik,” jelas sang Pangeran. Di level pribadi, Milito sebenarnya kurang menunjukkan peran optimalnya bersama I Nerazzurri musim ini. Ia lebih banyak absen akibat masalah cedera. Sempat juga beredar isu kurang sedap dia akan dijual. “Yang terpenting sekarang adalah memasuki tahun baru dengan pijakan benar. Kami punya banyak pertandingan yang harus dimainkan tapi kami juga penuh dengan keyakinan,” ujarnya. (Tribunnews.com/cen)

Malouda dan Juan Mendekat

INTER Milan diprediksi akan kembali melakukan belanja pemain di bursa transfer pemain Januari 2012 nanti. Hingga saat ini baru ada dua pemain yang kencang diberitakan bakal direkrut I Nerazzurri untuk menambah amunisi. Penyerang sayap Chelsea

Florent Malouda dan bek asal Brasil Juan Jesus jadi incaran. Juan akan bergabung Januari nanti, dan untuk Malouda Inter sudah mengajukan tawaran. Malouda sudah memberi sinyal kuat bakal meninggalkan Stamford Bridge. Dia merasa kecewa karena jarang mendapat tempat reguler

dalam sistem permainan Pelatih Chelsea Andre VillasBoas. “Saya tidak punya waktu yang banyak untuk main itu sangat tidak cukup untuk memenuhi ambisiku. Saya tidak bisa bahagia dengan hal ini dan jika tidak saya akan meninggalkan klub ini,” kata

Malouda dilansir ESPN. Sementara itu Juan mengaku sudah tidak sabar lagi ingin membela Inter Milan. Pemain 20 tahun ini ingin pindah ke Italia untuk meningkatkan level permainannya yang diyakini bakal terus berkembang jika main bersama (T ribunnews.com/cen) Inter.(T (Tribunnews.com/cen)

Drogba Hengkang, Hulk atau Higuain Didatangkan CHELSEA mulai merencanakan strategi pembelian pemain di bursa tranfer pemain Januari. Skenario pertama adalah menjual Didier Drogba yang kontraknya akan berakhir pada 2013 mendatang. Tak terlalu sulit sebenarnya buat Chelsea untuk menjual Drogba. Striker asal Pantai Gading itu mendapat tawaran bombastis dari klub China, Guangzhou Evergrande. Mereka siap menjadikan Drogba pemain dengan gaji ternmahal meruntuhkan rekor yang saat ini dipegang Samuel Eto’o bersama klub Rusia, Anzhi. Evergrande siap menggaji lebih besar Drogba daripada Eto’o yang saat ini dibayar 350 ribu

poundsterling per pekan. Evergrande berharap bisa mewujudkan ini dengan keberadaan Nicolas Anelka yang sudah bagung lebih dulu di China. “Drogba akan pergi ke siapapun yang menyediakan uang buatnya. Mungkin dia bisa ke Amerika, Qatar, Rusia atau beberapa tempat di Asia. Dia akan pergi ke tempat yang dirasakannya nyaman dan uang adalah poinnya,” kata agen Drogba, Thierno Seydi, dilansir Dailymail. Lalu siapa pengganti Drogba. Pelatih Chelsea Andre Villas-Boas langsung menunjuk penyerang potensial Real Madrid, Gonzalo Higuain. Penyerang asal Argentina itu sangat diminati Villas-Boas karena sepak terjangnya di La Liga

Spanyol. Higuain mencetak gol di setiap 53 menit dan telah menjaringkan 12 gol meski hanya melakukan tujuh kali starter. Statistik itu yang membuat mantan pelatih FC Porto itu sangat kepincut dengan El Pipita. Figur lain yang diinginkan Villas-Boas adalah mantan penyerang kesayangannya di FC Porto, Hulk. Agen Hulk menjamin kliennya bisa direkrut dengan persyaratan. “Hulk ke Chelsea? Sangat ada kemungkinan. Namun harus ada buyout clause sebesar 100 juta poundsterling. Jika demikian kondisinya maka masa depan Hulk akan ditentukan oleh kesepakatan kedua klub,” kata agen Hulk, Teodoro Fonseca. (Tribunnews.com/cen)


l 19

G PARA atlet yang dinyatakan lolos ke PON XVIII 2012 Riau bakal menjalani sentralisasi latihan KONI Kalsel untuk mewujudkan target 10 besar. Menunggu waktu pemusatan latihan itu, bukan berarti para atlet bersantai. Mereka rutin menjaga kondisi fisik. Seperti atlet panjat FPTI Kalsel, Kurniawan. Setelah lolos seleksi FPTI Kalsel untuk menentukan lima atlet PON, Kurniawan tetap rajin latihan. Memiliki dinding boldering sendiri di rumah Jalan Pramuka Rt 31 No 59 Banjarmasin membuat Kurniawan bisa rutin latihan meski tidak maksimal. Dalam satu minggu, dia menyempatkan diri latihan tiga sampai empat kali. “Untuk menjaga kondisi fisik agar tetap bugar,” ujarnya, Kamis (29/12). Demikian juga atlet tinju Kalsel, Hendra Kumar, yang meraih medali perak pra PON 2011 di Padang, Sumatera Barat di kelas 49 kilogram. Usianya sudah 27

tahun dan PON XVIII Riau 2012 merupakan kesempatan terakhirnya untuk memperkuat kontingen Kalsel. Di sela-sela aktivitasnya bekerja di dinas kebersihan sebagai operator timbangan, dia tetap menyempatkan diri untuk latihan dan menjaga kondisi fisiknya. Itu karena dia bertekad tampil maksimal. Pengurus Wushu Kalsel juga sudah mempersiapkan enam atletnya ke PON. Eliner billy sihombing, Stanley Richard Senduk, M Sofi’I, Rahmadani Asikin, Hengky Setiawan dan Norlailan Hidayati sudah menjalani latihan intensif yang diprogramkan pengurus. Bahkan, latihan mereka dipusatkan di Jakarta. Mereka menjalani latihan di Syena Martials Arts Center, Lantai dua blok M Square Jakarta. Beragam cara dilakukan oleh pengurus cabang olahraga untuk meningkatkan kualitas para atletnya semata-mata untuk bisa tampil maksimal dalam PON XVIII 2012 Riau. (ryn)

Tak Jadi Juru Kunci skuad anak asuh Salahudin selalu dapat tekanan lawan. Beruntung dengan penampilan cemerlang Deddy Susanto, serangan Persibas tak bisa berbuah gol. Pada babak kedua, tidak ingin mengambil resiko, Salahudin mengganti beberapa pemain dengan pemain syarat pengalaman kompetisi liga Indonesia. Amirul Mukminin masuk menggantikan M Alam. Djoko menggantikan Nana sebagai gelandang kiri dan Septe dimasukkan menggantikan Mahmud. Namun masuknya tiga pemain sektor tengah tersebut tidak cukup membantu serangan Barito untuk mencetak gol. Kedua tim silih berganti melakukan serangan. Begitu juga dengan permainan perpanjangan waktu 2x15 menit. Namun hingga peluit dibunyikan skor tetap 0-0. Dari lima eksekutor Barito, Andre Djoko, Meidiansyah dan Sugeng Wahyudi berhasil mencetak gol. Tendangan selanjutnya dilakukan oleh Amirul Mukminin. Namun tendangannya melenceng. Se-

ISTIMEWA

TANDING DI YOGYA - Pemain Barito Putera (kanan) bersalaman dengan wasit dan pemain Persibas Banyumas sebelum pertandingan di Stadion Mandala Krida Yogyakarta, Kamis (29/12).

Menang Adu Penalti BARITO Putera Banjarmasin akhirnya mampu menghindar jadi juru kunci Turnamen Sepakbola Segi Empat di Stadion Mandala Krida Yogyakarta. Pada laga merebutkan peringkat tiga, Kamis (29/12),

11 Provinsi Mulai Bertanding IKOK-Indonesia, All Japan Kyokushin Union menggelar Kejuaraan Nasional Karate Full Contact di Gedung Olahraga Rudy Resnawan, Jumat (30/12). Sebanyak 48 tim dari 11 provinsi se-Indonesia bakal bertanding untuk merebutkan piala bergilir Menpora Cup, Piala Tetap Wali Kota Banjarbaru dan Piala Tetap Ketua DPRD Banjarbaru. Kejuaraan yang didukung Banjarmasin Post Group ini juga merebutkan uang pembinaan puluhan juta rupiah. Sekretaris umum pelaksana kegiatan, Iwan Setiawan mengatakan ajang yang bakal mempertandingkan kelas komite dan kata ini merupakan agenda tahunan perguruan IKOK-Indonesia, All Japan Kyokushin Union Kalsel. Selaku pelaksana kegiatan, menurut Iwan, pihaknya akan memberikan pelayanan yang terbaik bagi peserta. Namun sebagai ketua umum IKOK-Indonesia, All Japan Kyokushin Union Kalsel, Iwan

JUMAT 30 DESEMBER 2011

berharap atlet Kalsel yang ikut bertanding bisa menunjukkan kemampuan terbaiknya dan meraih prestasi. IKOK-Indonesia, All Japan Kyokushin Union Kalsel menurunkan tiga atlet yakni Ahmat Ridhani, Nanang Ramadia dan Ichi Langlang Buana. Ketiganya turun di kelas komite di bawah 75 kilogram. Mereka merupakan atlet Kalsel yang mempunyai prestasi. Ahmat pernah mengikuti event tingkat dunia di Osaka Jepang, Nanang merupakan atlet karate nasional dan Ichi merupakan juara karate tingkat regional. “Dalam event kejuaraan nasional karate full contact ini mempertandingkan kelas komite putra 75 kilogram, di bawah 75 kilogram dan di bawah 65 kilogram. Sedang kelas komite putri yakni kurang dari 55 kilogram dan di atas 55 kilogram,” ujar Iwan. Selain itu, ada kelas kata yang dipertandingkan serta eksebisi untuk kelas junior, 14 tahun ke bawah. (ryn)

skuad tim besutan trio pelatih Salahudin, Yunan Helmi dan

Ismairi menang melawan Persibas Banyumas melalui drama adu penalti dengan skor 3-2. Memainkan pemain muda seperti Ardiansyah, Mahmud, Nana, Ichan, Alam, Satrio dan Syaifullah, pola permainan Barito tak bertaji. Sebaliknya,

dang sepakan Septa berhasil diblok kiper Persibas. Sedang tendangan penalti Persibas, tiga tendangan berhasil diblok Dedy Susanto. Dia hanya kebobolan dua gol. “Saya bersikap tenang sehingga saya bisa membaca dan memblok tendangan pemain Persibas,” kata Dedy Salahudin mengaku sangat senang dengan kemenangan timnya kendati melalui adu penalti. Pelatih Barito berkepala gundul itu mengatakan dari dua laga yang dilakukan Barito pada turnamen tersebut terlihat mental pemain khususnya pemain muda turun. “Mental pemain muda Barito tidak seperti ketika tampil pada uji coba sebelumnya. Pada turnamen ini permainan penuh tekanan,” kata Salahudin. Dikatakan Salahudin, menjelang kompetisi Divisi Utama pekerjaan rumah yang harus dilakukan yakni memupuk mental pemain lapis kedua untuk memantapkan tim. “Kita tidak mungkin hanya berharap pada lapis pertama saja. Sementara kompetisi istirahat pemain singkat dan kompetisi panjang,” katanya. (buy)

Pemain Baru Mengancam SETIAP Barito Putera melakoni uji coba, semua pemain silih berganti dimainkan oleh trio pelatih, Salahudin, Yunan Helmi dan H Ismairi. Dengan demikian mereka bisa mengetahui kualitas pemain. Dari beberapa kali uji coba, Salahudin menilai kualitas timnya meningkat meski kalah 0-1 atas tim PSIM Yogyakarta pada turnamen segi empat. Agar semakin solid, Salahudin akan mengotak-atik pemain. Dia bahkan beberapa kali menggeser pemain utama dengan pemain baru. Seperti di posisi depan. Sugeng Wahyudi yang selalu berpasangan dengan striker asing, Nnengue Bienvenue, bisa tergeser dengan stiker anyar bila kualitas tidak meningkat. Ketajaman mereka berdua memang masih diunggulkan. Namun striker baru seperti Syaifullah Nazar, Dicky Gautama dan Satrio Aji Saputro juga teruji kemampuannya mencetak gol setiap kali uji coba.

Di lini tengah, M Alam, Mahmud Mony dan Ana Supriatna tampil baik. Apalagi dengan kedatangan Noor Ikhsan yang diprediksi bisa setara Amirul Mukmin. Ini tentu menjadi persaingan ketat untuk menempati posisi utama gelandang. Demikian halnya juga pemain belakang. Mediansyah, Guntur Ariyadi dan Ahmad Zahrul Huda harus terus menunjukkan kualitas jika tidak ingin duduk di bangku cadangan. Ini mengingat Rian Miziar, Bisri Mustofa dan Andriyansyah Agustiar Batubara sudah terbukti solid menjaga lini belakang. Apalagi saat melawan PSIM Yogyakarta, pemain lama seperti Meidiansyah dan Sartibi Darwis tak menjadi pemain utama. “Pelatih berhak menentukan pemain utama saat ber-

BANJARMASIN POST GROUP/AYA SUGIANTO

Kurniawan Panjat Dinding di Rumah

Banjarmasin Post

Dicky Gautama

kompetisi. Sebagai pemain kami harus menerima keputusan itu,” ucap Sartibi Darwis, Kamis (29/12). Pemain utama atau cadangan, Sartibi menyatakan tetap bakal bermain maksimal. Bahkan ‘ancaman’ pemain baru memotivasi dirinya untuk meningkatkan performance permainan agar bisa kembali masuk dalam pemain inti. Senada, Sugeng Wahyudi juga bertekad bakal terus berusaha tampil baik dan mencatak gol dalam setiap kompetisi. Pelatih Barito Putera, Salahudin menegaskan bahwa pemain Barito Putera memiliki kualitas bermain bola yang merata. Sehingga semua pemain berpeluang untuk menduduki posisi inti. Namun dengan tegasnya, mantan bek kiri timnas Sea Games di Manila, 1991 ini mengatakan pemain yang paling siaplah yang bakal menjadi pemain utama saat melawan Perseru Serui. (ryn)

Ranking 1 Nasional Boleh Ikut PERTAMA dan terbesar di seluruh kabupaten di Kalsel. Pemerintah Kabupaten Tanahlaut bekerja sama dengan Persatuan Lawn Tenis Indonesia (Pelti) Kabupaten Tapin didukung penuh Banjarmasin Post Group akan menggelar Kejuaraan Tenis Nasional di Lapangan Tenis Pemuda Pelaihari, 12-15 Januari 2012. Terbesar karena kejuaraan ini merebutkan hadiah total sebesar Rp 80 juta dan terbuka untuk umum. “Siapa saja boleh ikut walau itu petenis ranking satu nasional,” kata salah satu panitia, H Endang Agustina. Anggota Polda Kalsel berpangkat kompol tersebut mengatakan kejuaraan

tersebut hanya mempertandingkan ganda perorangan bebas. “Alasan kami hanya mempertandingkan ganda perorang bebas untuk melihat suksesnya kejuaraan ini. Kalau kami nilai tidak ada permasalahan, tahun depan kami gelar nomor single dan double,” kata Endang. Dia mengatakan kejuaraan tersebut dilaksanakan dalam rangka memeriahkan HUT ke-46 Tanahlaut yang jatuh pada 2 Desember 2011 dan untuk merangsang tenis di Tanahlaut. “Kalau jumlah peserta tidak ada batasan,” kata Endang seraya mempersilakan peminat untuk menghubungi Heru

di nomor 08115018980 atau Syahril di nomor 08125128978. H Syamsul Fadjri, mantan ketua Pelti Kalsel sekaligus penasehat pelaksana kejuaraan, merespon positif kejuaraan taraf nasional terbesar sepanjang kejuaraan tenis di Kalsel tersebut. “Kami berharap kejuaraan ini dilaksanakan secara berjenjang tiap tahun agar tenis di Kabupaten Tanahlaut semakin marak,” katanya. Koordinator pertandingan Novi mengatakan sistem digunakan pada pertandingan tersebut menggunakan sistem gugur games delapan. “Kalau dalam pertandingan skor sama 7-7 tambah dua teabreak tujuh,” kata staf koperasi PDAM Bandarmasih itu. (buy)

3012/B19


20 Sport Hot News

Banjarmasin Post JUMAT 30 DESEMBER 2011

Superman Wade ■ Heat dan OKC Masih Tak Terkalahkan

MOTOGP.COM

MOTOGP JEREZ - Rombongan pembalap beberapa saat setelah start saat digelarnya MotoGP Spanyol di sirkuit Jerez 2011 lalu. Pergelaran MotoGP di trek itu diputuskan akan tetap digelar di musim 2012 setelah ada kesepakatan baru antara Dorna dan penyelenggara lokal.

Jerez Pasti Digelar di 2012 SEMPAT diragukan bisa digelar di 2012, MotoGP di sirkuit Jerez, Spanyol akhirnya dipastikan akan tetap digelar sesuai rencana semula. Carmelo Ezpeleta, CEO dari Dorna Sports mengumumkan hal itu setelah terjadi kesepakatan dengan pemerintah kota Jerez de la Frontera untuk menggelar MotoGP musim depan. “Kami senang mengumumkna bawha di 2012, MotoGO Spanyol akan tetap digelar di sirkuit Jerez, sebuah trek yang spesial buat persaingan MotoGP,” kata bos MotoGP tersebut. “Atas kepastian ini saya

ingin berterima kasih kepada Junta of Andalusia dan juga pemerintah kota Jerez de la Frontera atas kerjasama dan dukungannya untuk memastikan bisa digelarnya even penting itu. Sekarang kami harus melihat ke depan dan bekerja sama terus untuk mencapai kesepakatan lagi hingga pergelaran MotoGP sampai 2016,” kata Ezpeleta. Sebelumnya sempat ada keraguan sirkuit Jerez bisa menyelenggarakan MotoGP 2012 setelah presiden dari RFME, Juan Alvarez menyatakan ada masalah yang belum terselesaikan dalam kontraknya dengan

pihak Dorna. Meski Jerez telah secara resmi memastikan diri mengamankan penyelenggaraan Motogp 2012. Namun, dalam kalender MotoGP 2012 masih terdapat beberapa agenda balapan yang belum mantap karena masih tergantung kontrak. Seperti agenda seri balap di Sirkuit Estoril (Portugal) dan Sachsenring (Jerman) yang tetap dalam Subject To Contract. MotoGP Jerez akan digelar pada tanggal 29 April 2012 sebagai seri kedua dari rangkaian kalender MotoGP musim depan setelah MotoGP malam hari di LosailQatar.(Tribunnews/mba)

Markis/Nova Pun Langsung Tersingkir SETELAH tersingkir di ganda campuran (berpasangan bersama Pia Bernadeth), Nova Widianto, kembali mengalami kekalahan saat bermain di ganda putra berduet bersama Markis Kido. Di ganda putra pasangan ini dikalahkan oleh pasangan Denmark, Mathias Boe/Carsten Mogensen di babak semifinal Yonex Copenhagen Masters 2011 dengan skor 21-4, 21-17, Kamis (29/12). Pertandingan yang digelar di GOR Falkonersalen tersebut berjalan tidak seimbang, pasangan Indonesia kalah cepat dan pertandingan hanya berjalan 27 menit. Di set pertama, pasangan Markis/Nova sempat membuat kedudukan imbang di angka pertama, tetapi setelah itu 11 poin secara beruntun direbut lawan.

Usahany mengejar poin semakin berat pada saat kedudukan menjadi 12-1, set pertama pun berakhir dengan skor 21-4. Set kedua, pasangan Indonesia berusaha bangkit. kejar mengejar poin terjadi sejak poin pertama. Pasangan Indonesia sempat unggul dengan jarak tiga angka pada kedudukan 15-12, namun setelah itu skor menjadi imbang 16-16, setelah mencapai angka 17, pasangan tuan rumah berhasil merebut empat angka beruntun untuk menutup laga dengan angka 20-17. Dengan demikian tak ada lagi pemain asal Indonesia yang tersisa. Di babak final, para pemain Denmark berhasil mendominasi. Dari empat nomor final, Denmark menempatkan lima finalis, salah satunya bahkan terjadi

All Dannish final yaitu di tunggal putra. Mempertemukan Peter Gade melawan Jan O Jorgensen. Turnamen ini tidak masuk dalam kalender Federasi Bulu Tangkis Dunia dan juga tidak menyediakan poin untuk penghitungan kualifikasi olimpiade. Tahun depan, sedikitnya masih ada sekitar 32 turnamen yang bisa diikuti para pebulutangkis untuk mendulang pengumpulan poin kualifikasi olimpiade yang akan ditutup akhir Mei mendatang. Markis/Hendra yang saat ini berada di peringkat 10 dunia, masih punya peluang untuk menembus posisi delapan besar dengan syarat meraih hasil bagus di sepuluh turnamen bergengsi. (Tribunnews/mba)

Stoner Tak Kejar Rekor JUARA dunia MotoGP 2011, Casey Stoner berjanji dalam beberapa tahun ke depan ia akan tetap membalap. Sekalipun di masa depan ia akan menjadi bapak. Namun usahanya menjadi juara dunia lagi di beberapa musim mendatang bukan bertujuan untuk mengejar rekor. Yang ia ingin lakukan adalah terus memperbaiki dan menjaga motivasi agar tetap bisa unggul dari para pesaing. Berikut kutipan wawancara Casey Stoner di Sportmediaset. Jika sudah punya anak, apa anda akan memutuskan membalap sampai usia 35 atau 40 tahun? Sekalipun saya sudah menjadi ayah, hal itu tak akan mempengaruhi keputusan saya untuk tetap membalap. Saya tak memikirkan ikut balapan sampai usia 35 atau 40. Pertimbanganku tak seperti itu. Race dan paddock sudah jadi bagian dalam keluargaku. Akan sulit terus berada di sana. Ini sebuah kerja keras dengan segala tekanan yang dialami dan akan ada banyak kritik saat saya mengalami penurunan. Dalam hidup saya ada hal yang lebih penting dan saat saya mencapai apa yang saya inginkan saya ingin terus maju. Apa yang ingin anda raih? Saya sudah mencapai beberapa prestasi, tapi saya tak seperti pembalap lain yang mengincar rekor atau catatan statistik dengan rekor yang lebih banyak. Jika memang sudah waktunya saya berhenti maka saya tak akan sulit untuk segera mengucapkan selamat tinggal dan memberikan kesempatan untuk para pembalap muda. Atau saat saya perlu motivasi dan tak lagi punya energi besar seperti tahun-tahun sebelumnya. Saya

Casey Stoner memulai balapan lebih awal dan itu mungkin juga membuat saya memutuskan untuk mengakhirinya lebih awal. Apa anda berharap melihat motor Ducati yang pernah anda pakai mengalami masa sulit dengan Valentino Rossi? Saya ingat ucapan Valentino Rossi kepada media di akhir musim lalu yang mengatakan saya tidak cukup memaksimalkannya dan tak bisa terlihat kekuatan potensial dari motor itu. Setelah itu saya penasaran untuk melihat dia beraksi dengan motor Ducati, karena yakin dia bisa tetap cepat tapi tak akan secepat seperti yang saya lakukan di 2010. Ternyata dia memang mengalami kesulitan sepanjang musim 2011. Mereka mengubah motor beberapa kali dan hasilnya masih tetap kesulitan. Ini aneh padahal dia adalah pembalap yang sangat bertalenta dan sangat cepat.

Tapi saya tak yakin dia menyadari apa yang terbaik dilakukan untuk motor itu. Dulu Anda dikritik saat di Ducati karena tak bisa mengatasi masalahnya, ternyata setelah sekarang dipakai Rossi memang benar apa yang anda alami. Tanggapan anda? Ya tentu saja, saya mendapat banyak kritikann dua tahun lalu dan juga musim-musim sebelumnya seperti di 2008 dan 2009. Satu hal yang sering dikritik adalah saya banyak mengalami kecelakaan tapi saat itu saya masih bisa menang dan bisa naik podium. Apakah karena mengalami masa sulit anda memutuskan untuk mengakhiri hubungan dengan Ducati? Tidak, saya punya hubungan bagus dengan para mekaniknya dan juga teknisinya yang mengembangkan motor Ducati. Juga dengan Carlo Bonomi, bagi saya orang-orang seperti mereka memahami situasi saya dan membiarkan saya pergi. Ini adalah keputusan tepat dan saat yang tepat untuk ganti tim. Mengendarai motor Honda juga pernah saya alami saat masih kecil dan ini adalah impian saya memakai HRC. Ini hal yang fantastis dan saat mengalami keberhasilan menjadikan semuanya jadi sempurna. Motor seperti apa yang menurut anda mudah dan sangat bagus? Ya tentu saja Honda merupakan motor yang sangar berbeda dari Ducati, tak ada dua motor yang sama. Tentu saja pindah dari Ducati ke Honda memberikan pengalaman yang berbeda. Walaupun masing-masing punya mesin, gas, rem, tapi (Tribunrasanya yang berbeda.(Tribunnews/mba)

MELALUI tembakannya yang jitu dari sisi kiri area serang Charlotte Bobcats, Dwyane Wade menjadi Superman penyelamat Miami Heat dari kekalahan, sekaligus memperpanjang rekor kemenangannya di tiga pertandingan awal NBA musim 2011-2012 secara beruntun, Heat unggul 96-95 atas Bobcats di Time Warner Cable Arena, Charlotte, Kamis (29/12). Usai mencetak poin penentu tersebut, tatapan Wade mencari sosok pemain American football, Cam Newton di tengah kerumunan penonton. Di depan Newton, Wade melakukan selebrasi ala Superman yang membuka jubahnya. Di belakangnya tampak LeBron James juga ikut melakukan selebrasi serupa yang dilakukan Wade. Cam Newton pun hanya tertawa melihat gaya kedua bintang Miami Heat tersebut yang meniru gayanya ketika mencetak gol di pertandingan American football. Wade mengatakan dia tak bermaksud melucu di depan Newton tetapi selebrasi itu ia lakukan sebagai bentuk penghormatan terhadap dia. “Itu saya lakukan untuk memperlihatkan sikap respek saya terhadap dia. Tak bermaksud menunjukkan bahwa saya lebih baik dari dia tetapi karena bangga pada atlet seperti dia,” kata Wade. Wade menjadi bintang Heat di saat umur pertandingan tinggal menyisakan lima detik terakhir. Pertandingan yang berjalan dengan skor ketat itu pun berakhir dengan sebuah kemenangan mengejutkan dari Heat. Saat Bobcats sedang unggul 95-94, Heat sedang memegang bola di sisa waktu 12,2 detik punya kesempatan untuk menghindari kekalahan. Wade pun menyempurnakan tugasnya dengan drible menembus pertahanan dan melepaskan sebuah tembakan. Padahal pada saat kuarter ketiga, Wade menjadi pemain yang paling sering gagal dalam menembak. Sepanjang pertandingan, total poin yang dicetaknya sebanyak 10 poin, itu dicetaknya melalui lima tembakan yang masuk dari 13 kali usaha tembakan.

Hasil NBA, Rabu (29/12) Indiana

90-85

Miami

96-95

Charlotte

Cleveland

105-89

Detroit

Washington 83-101

Atlanta

Boston

78-97

New Orleans

Oklahoma

98-95

Memphis

LA Clippers 90-115 Utah

Toronto

San Antonio

100-117 Denver

Philadelphia 103-83

Phoenix

New York

Golden State

78-92

AP PHOTO

MELOMPAT- Bintang Miami Heat melompat dari bawah ring saata pertandingan basket antara Miami Heat melawan Charlotte Bobcats di Charlotte, Kamis (29/12). Heat unggul 96-95 berkat tembakan jitu Wade di detik terakhir. Di pertandingan ini LeBron James menjadi pencetak poin terbanyak buat Heat dengan 35 poin, sedangkan Chris Bosh menambah 25 poin. Kedua pemain ini dominan di kuarter kedua untuk perolehan poin Heat saat Heat sedang mengejar dari defisit poin 45-60. Sedangkan di tim lawan, Henderson menjadi pemain paling produktif di Bobcats dengan mencetak 21 poin, termasuk sebuah tembakan penting yang menghidupkan harapan bagi timnya untuk menang saat ia mencetak lemparan tiga angka di sisa waktu 12 detik tersisa. Tembakan itu membuat Bobcats berbalik unggul 95-94 sebelum terjadinya tembakan Wade. Rekan Henderson, Augustin menyelesaikan pertandingan yang disaksikan langsung oleh 19.614 orang itu dengan mencetak 20 poin, sedangkan center Boris Diaw juga tampil gemilang dengan mencetak 16 poin, 16 rebound, dan delapan assist. Usai pertandingan LeBron

James mengaku senang dengan aksi Wade yang tampil sebagai penyelamat. Padahal sepanjang pertandingan, performa Wade buruk. “Dia tidak bermain bagus pada malam ini, tetapi tak ada orang yang peduli lagi dengan soal itu setelah apa yang dilakukannya untuk kemenangan tim dengan gaya seperti itu. Itu adalah tembakan hebat yang dilakukannya,” kata LeBron. Tentang performa bermainnya, LeBron mengaku puas dia akhirnya bisa terus tampil maksimal di tiga pertandingan pertama NBA musim ini. “Saya kembali merasa senang bermain dengan performa terbaik dengan gaya menyerang,” katanya. Pelatih Bobcats, Paul Silas menilai permainan Heat memang bagus dan di atas permainan timnya. Bobcats banyak memberi celah kepada Heat khususnya di kuarter ketiga. “Di kuarter ketiga terlalu banyak kesalahan kami lakukan. Mereka memang terlalu bagus buat kami,”

katanya. Dengan kemenangan ini maka hanya ada dua tim NBA yang masih bisa mempertahankan rekor tak terkalahkan pada saat ini. Miami Heat terus meraih kemenangan di tiga laga, sebelum menang lawan Bobcats, tim yang di laga selanjutnya ditantang Timberwolves itu sudah menang atas Celtics 115-107 dan unggul dari Dallas Mavericks di laga pembuka dengan skor 105-94. Tim lain yang punya rekor menang mulus adalah Oklahoma City Thunder. Bertanding di Memphis Grizzlies, Thunder menang 9895. Dua laga sebelumnya mereka menangkan, masingmasing saat melawan Minnesotta Timberwolves dengan skor 104-100 dan saat membungkam Orlando Magic dengan skor 97-89. Bahkan Thunder juga menang di dua laga pra musim sebelumnya saat menekuk tim juara Dallas Maverick dengan skor 106-92 dan 87-83. (Tribunnews/mba)

Massa Bisa Bangkit Lagi

■ Todt Bela Mantan Pembalapnya

MOTORSPORT

KENANGAN LAMA- Pembalap Ferrari, Felipe Massa (kanan) dan Jean Todt saat masih sebagai team principal di Ferrari di sirkuit Sepang pada GP F1 2007.

PRESIDEN FIA dan juga mantan bos di tim Ferrari, Jean Todt menilai pembalap Ferrari, Felipe Massa akan bangkit lagi di musim depan setelah mengalami masa-masa sulit pada persaingan F1 musim 2011. Tahun lalu kesulitan yang dialaminya adalah masalah adaptasi dengan ban Pirelli. “Felipe tak bisa beradaptasi dengan baik terhadap penggunaan ban Pirelli,” kata dia pada Corriere della Sera. “Saya pikir dia masih tetap seorang pembalap yang bagus yang akan memperlihatkan kemampuan terbaiknya kembali”. “(Fernando) Alonso menjadi ukuran buat pembandingnya, tapi itu tak hanya buat dia (Massa) tapi juga buat semua pembalap lain. Dan, Felipe memiliki selisih waktu sebesar nol koma tiga detik dari Alonso, bukan selisih tiga detik,” katanya. Massa bahkan meraih poin yang jumlahnya tak lebih besar dari setengah jumlah poin yang diraih oleh rekan setimnya, Fernando Alonso pada klasemen akhir musim lalu. Namun Todt, yang menjadi orang

pertama merekrut Massa ke Ferrari sebagai pembalap uji coba di musim 2003 lalu itu masih menilai Massa sebagai pembalap Ferrari masih bisa kompetitif di persaingan F1 mendatang. Performa Massa dan Ferrari secara umum juga sangat tergantung dengan team Principal, Stefano Domenicali, orang yang menggantikan Todt di Ferrari. Domenicali menjadi sosok sorotan karena Ferrari hanya meraih satu kali kemenangan di musim 2011. “Kepemimpinan dari Stefano adalah kunci dari segalanya. Saya juga secara terus menerus menjadi sasaran kritik dan saya tetap bangga pada akhirnya saya bisa membuat keputusan untuk mundur dan akhirnya saya pun bisa saja dipecat,” katanya mengenang pengalamannya di Ferrari. “Performa mereka saat ini juga alasannya adalah karena mereka tak punya mobil yang unggul tapi menurut saya tidak begitu. Ferrari tak bisa sebagus seperti Red Bull tapi dalam beberapa hal mereka masih memiliki mobil yang sangat bagus,” katanya.(Tribunnews/mba)

Ricciardo Bertekad Lebih Agresif PEMBALAP baru tim Toro Rosso, Daniel Ricciardo bertekad untuk tampil agresif pada persaingan pembalap Formula satu musim 2012 mendatang. Pengalamannya menjadi pembalap uji coba di Red Bull dan juga tampil di race bersama tim Hispania Racing ((HRT) musim lalu membuatnya semakin berani. “Mungkin saya perlu lebih sedikit agresif, sesuatu yang mungkin akan menambah pengalaman saya pada level sekarang ini,” kata Ricciardo. “Saya tahu saya memang bisa tampil agresif tetapi kadang belum cukup konsisten dan di Formula satu saat ini itu adalah hal yang bagus jika dilakukan. Saya pikir pada saat start saya sudah cukup baik, tapi pada saat melewati tikungan pertama saya cenderung

bermain aman,” katanya. mantan rekan setim dia pada saat Di musim 2011, bersama menjadi duet pembalap di Ricciardo yang balap Renault 3.5 Series. Duet merupakan pembalap pembalap ini sudah saling memahami asal Australia itu sudah dan kenal karakter satu sama lain. merasakan 11 kali “Dia memiliki potensi dan bisa grand prix bersama HRT. tampil cepat, kami memiliki gaya Di tim Toro Rosso dia membalap yang hampir sama. Namun akan berpartner dengan ada perbedaan di mana dia punya hal pembalap Prancis, Jean yang tidak saya miliki yaitu dalam hal Eric Vergne. Keduanya agresivitas. Jadi, mungkin saya akan menggusur posisi duet belajar dari dia. Setidaknya di level lama pembalap Toro balap kategori junior, membalap Rosso, Jaime dengan agresif itu lah yang menjadi Alguersuari dan gaya membalapnya,” kata Ricciardo. Daniel Ricciardo Sebastien Buemi. Dia mengatakan kunci untuk bisa Ricciardo mengatakan tampil agresif adalah rasa percaya diri membalap bersama dengan Vergne sangat bisa bersaing dengan pembalap (Tribunnews/mba) menyenangkan. Apalagi Vergne adalah lain.(Tribunnews/mba)


Gosipi 21

Banjarmasin Post JUMAT 30 DESEMBER 2011

Empat Stasiun Televisi Kena Semprit KPI KOMISI Penyiaran Indonesia (KPI) resmi menerbitkan surat peringatan kepada empat stasiun televisi karena sejumlah tayangan di keempat stasiun televisi yang seluruhnya merupakan televisi swasta tersebut dinilai tidak senonoh. Keempat stasiun televisi tersebut adalah SCTV, Trans 7, Trans TV dan Indosiar. Di situs resminya, KPI menyebutkan, SCTV dinilai bersalah karena sinetron serial Kupinang Kau Dengan Bismillah (SCTV) yang habis masa tayangnya pada November lalu dinilai menayangkan gambar percobaan bunuh diri dengan sangat deskriptif kepada penonton. Kepada SCTV, KPI sudah melayangkan surat peringatan tertulis tertanggal 23 Desember 2011. Dalam penjelasannya, KPI menyebutkan, “Pada tanggal 7 November 2011 pukul 20.32 WIB menayangkan adegan percobaan bunuh diri yang dilakukan secara detail mulai dari adegan mengambil, mengikat dan menggantung tali sampai dengan memasukkan leher ke dalam tali tersebut. Selain itu, waktu tayang dari tahapan-tahapan adegan tersebut dilakukan dengan waktu yang cukup lama.” Teguran KPI untuk dua stasiun televisi di grup Trans Corp, Trans TV dan Trans 7, masing-masing karena berbagai alasan. Trans TV dan Trans 7 secara gandeng-renteng dinilai menayangkan adegan tak senonoh saat menyiarkan secara langsung acara konser Dekade, untuk merayakan ulang tahun Trans Corp. Pada 27 Desember 2011, KPI mengeluarkan teguran

26 ayat(1).” Trans 7 juga kena semprit KPI lagi di tayangan On The Spot. Tayangan ini mendapat sanksi administratif teguran tertulis pada 28 Desember 2011. KPI menjelaskan, “Pada tanggal 23 November 2011 pukul 19.52 WIB menayangkan informasi tentang pembantaian penyu hijau yang dalam program disebutkan konon digunakan untuk upacara keagamaan bagi masyarakat TRIBUN/ISMANTO Hindu Bali. Olga Syahputra Bersamaan dengan penyampaian tertulis atas acara tersebut. informasi tersebut, Dalam deskripsinya, KPI ditayangkan adegan menyebutkan, “Pada masyarakat Hindu Bali yang tanggal 15 Desember 2011 sedang menjalankan Ibadah. pukul 18.54 WIB KPI Pusat menganggap menayangkan adegan program tidak hati-hati penghinaan terhadap dalam penayangan korban kekerasan seksual. informasi yang validitasnya Pelanggaran terjadi saat tidak diverisikasi kembali dialog antara Sule dan Olga dengan umat Hindu Bali. Syahputra. Sule Penayangan hal terebut menanyakan pada Olga: telah melanggar P3 KPI 2009 “Kalau boleh saya tahu nih. Pasal 6 dan 7 serta SPS KPI Matinya kenapa? Ada kan 2009 Pasal 7 ayat (1) dan yang bunuh diri terus ada ayat (2) huruf a.” yang dibunuh.” Olga Terakhir, peringatan KPI Syahputra menjawab, dijatuhkan kepada stasiun “Matinya sepele. Diperkosa televisi milik grup Emtek, ama sopir angkot.” Indosiar Visual Mandiri. Penayangan adegan Tayangan infotainment Kiss di penghinaan tersebut telah stasiun televisi ini mendapat melanggar P3 KPI Pasal 8 sanksi administratif teguran ayat (1), Pasal 10, dan Pasal tertulis kedua dari KPI pada 14 serta SPS KPI Pasal 9, 28 Desember 2011.(fin) Pasal 13 ayat (1), dan Pasal

Rukun Lagi Buat Konser Malam Tahun Baru JANGAN kaget jika Anda akan menyaksikan Charly, mantan vokalis grup band ST12, itu bisa tampil sepanggung lagi dengan Pepep dan Pepeng dalam formasi lengkap band ST12 di konser musik malam tahun baru yang akan disiarkan secara langsung oleh sebuah stasiun televisi swasta pada Sabtu (31/ 12) malam besok. Itu bisa terjadi karena cuma pertimbangan bisnis semata dan demi fans agar penampilan Charly dengan label ST12-nya yang sudah terlanjur lekat di benak pecinta musik Tanah Air tidak compang-camping. Hasan Basri, Produser MNC TV, stasiun televisi yang akan menayangkan konser ini menuturkan, pihaknya memang sengaja merukunkan Charly Pepep dan Pepeng dalam formasi utuh ST 12 sebelum band asal Kota Bandung ini resmi menyatakan bubar sejak hengkangnya Charly dan Pepep sejak Oktober lalu. “Kami hanya bisa merukunkan ST12 sampai jam 12 malam (31/12) saja. Ini merupakan penampilan terakhir dari ST12 secara utuh. ST Setia (sebutan untuk para fans ST12) akan jadi saksi di penampilan terakhir mereka,” kata Hasan Basri dalam jumpa pers di Bale Panjang, Museum Indonesia, TMII, Kamis (29/12). ST 12 memang menjadi salah satu pengisi acara yang ditampilkan di konser pergantian tahun yang menurut rencana akan dilangsungkan di Taman Mini Indonesia Indah (TMII). Hasan Basri mengatakan,

Mulan Duet dengan Rhoma Irama SELAIN menampilkan ST12, konser pergantian tahun MNC TV juga akan menampilkan Mulan Jameela yang akan tampil duet dengan raja dangdut Rhoma Irama. “Soal Mulan memang tidak ada habisnya. Kalau selama ini dia tidak lepas dari Dhani, maka Mulan nanti akan tampil satu panggung dengan Rhoma Irama,” kata Hasan Basri, Kamis (29/12). Rhoma Irama akan membawa ser ta kedua anaknya yang selama ini mengikuti jejaknya berkarier di dunia musik, Vicky Irama dan Ridho Rhoma. Rhoma Irama dijadwalkan akan tampil dalam kolaborasi musik dengan keduanya. Untuk memeriahkan suasana konser, ditampilkan pasangan Magdalena dan Deswita Maharani sebagai (fin/*) host acara.(fin/*) TRIBUN/ISMANTO

Charly St12

pihaknya dan manajemen TMII punya kepentingan sama, sama-sama tertarik mengundang para mantan personil ST12 untuk tampil dengan formasi lengkap. Menurutnya, masih banyak penggemar yang ingin menyaksikan penampilan mereka secara utuh. Dia memastikan ketiga personel grup yang melejit lewat lagu Puspa ini akan tampil

memukau semua penonton dengan sejumlah lagu hit mereka. Hasan mengaku tak khawatir salah satu dari mereka akan mangkir tampil saat jadwal show tiba karena pihaknya sudah memesan mereka untuk tampil jauh-jauh hari sebelumnya. “Kita sudah booking berbulan-bulan lalu. Sebelum ada gonjang-ganjing mereka pecah kemarin itu,” kilah Hasan.(fin/*)

KOMPAS

IMAGES/BANAR FIL ARDHI

Mulan Jameela

Cinta Laura Rekaman Album di Los Angeles Ketika Limbad Jadi ‘Manusia Beton’ SUKSES dengan atraksi Manusia Lebah di tahun lalu, menutup tahun ini, sang Master Limbad kembali beraksi dengan atraksi yang semakin dahsyat, dengan menjadi ‘Manusia Beton’ selama 12 jam. Tayangan yang akan disiarkan live pada malam pergantian tahun pada 31 Desember 2011 ini mengambil lokasi di Pantai Festival Ancol, Jakarta. Atraksi kali ini dijanjikan beda dari atraksi-atraksi Limbad sebelumnya. Tahun lalu Limbad mencoba unjuk kebolehan dengan masuk ke dalam sebuah kotak (Human Aquarium) yang berisi puluhan ribu lebah yang siap menyengat. Kali ini sang Master kembali menghadirkan atraksi menjadi ‘Manusia Beton’ selama 12 jam. Dia akan dikubur hidup-hidup di dalam tumpukan semen seberat dua ton. Sebelum memulai aksinya, Limbad sudah melakukan banyak latihan untuk mempersiapkan kekuatan fisiknya. Selama acara berlangsung, para penonton juga tetap akan mengetahui bagaimana keadaan sang Master di dalam tumpukan semen tersebut. Pada live report yang akan disiarkan setiap jam di RCTI pada 31 Desember mulai pukul 06.00 WIB, Limbad akan memberi isyarat kondisi tubuhnya dengan menarik lonceng yang disambungkan ke dalam melalui pipa dan kabel yang diikatkan ke tangan Limbad. Penasaran seperti apa fase Limbad dari jam ke jam menjelang, selama dan setelah dicor adonan semen? Saksikan tayangan ini pada Sabtu, 31 Desember 2011 mulai pukul 06.00 WIB sampai pukul 23.56 WIB.(fin)

KAPANLAGI

Limbad

Erwin Gutawa 2,5 Jam Diperiksa KPK

TRIBUN/ISMANTO

Erwin Gutawa

MUSISI Erwin Gutawa menjalani pemeriksaan oleh penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di gedung KPK, Jakarta, Kamis (29/12), terkait kasus dugaan korupsi yang melibatkan Sekretaris Jenderal Departemen Luar Negeri Sudjadnan Parnohadiningrat. Erwin dipanggil penyidik dalam kapasitas sebagai saksi untuk tersangka Sudjadnan. Erwin tiba di gedung KPK sekitar pukul 09.58 WIB dan menjalani pemeriksaan selama 2,5 jam. Dia baru keluar dari gedung pukul 12.30 WIB. Dalam keterangannya kepada awak media, komposer yang juga ayah kandung penyanyi Gita Gutawa tersebut mengaku tidak kenal dengan sosok tersangka Sudjadnan Parnohadiningrat. “Tidak kenal, tidak kenal. Kebetulan saya hanya orang yang diundang manggung waktu itu, tahun 2004, tapi saya tak kenal,” ujar Erwin seraya bergegas masuk ke dalam mobil Nissan Serena B 8338 JU.

Dipanggilnya Erwin Gutawa ini merupakan tindak lanjut dari upaya pengembangan penyidikan kasus korupsi anggaran di Kementerian Luar Negeri tahun 2004-2005. “Erwin Gutawa dipanggil sebagai saksi terkait kasus penyelenggaraan pertemuan internasional di Deplu,” kata Kabag Pemberitaan KPK, Priharsa Nugraha. KPK sendiri telah menetapkan Sudjadnan sebagai tersangka sejak pertengahan November 2011. Sebagai pejabat pembuat komitmen di Kemenlu, dia diduga telah menyalahgunakan wewenang terkait dengan sejumlah kegiatan di kementerian tempatnya bekerja, seperti penyelenggaraan seminar antara kurun waktu 2004-2005. Dari anggaran yang ditetapkan terdapat selisih penggunaan. Akibatnya negara dirugikan sebesar Rp18 miliar. Sudjadnan dijerat dengan Pasal 2 Ayat 1 dan atau Pasal 3 UU Nomor 31 Tahun 1999 tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi.(win)

TAK hanya kuliah di Columbia University di New York, Amerika Serikat, Cinta Laura membuktikan obsesinya untuk go international dengan melakukan rekaman musik di sana. Herdiana Kiehl, ibunda Cinta Laura, Kamis (29/ 12) mengatakan, putrinya dalam waktu dekat akan melakukan rekaman dua single berbahasa Inggris di bawah label Sony Music di sebuah studio musik di Kota Los Angeles, AS, dilanjutkan dengan pemotretan. “Cinta akan recording dua single dengan Sony Music Los Angeles tanggal 10 sampai 12 Januari 2012. Pemotretan cover album kedua di Los Angeles tanggal 13 Januari,” kata Herdiana Kiehl. Cinta sudah bersiap menjadikan tahun depan sebagai titik awal dirinya untuk meraih sukses di panggung hiburan internasional. “Dia ingin selangkah lebih maju. Mudah-mudahan ya, karena kita manusia cuma bisa berusaha, tapi Tuhan juga yang menentukan,” lanjut Herdiana. Dua single tersebut akan masuk ke dalam album kedua Cinta Laura, dengan terlebih dulu akan diedarkan di AS sebelum dipasarkan di Indonesia, melalui sebuah prosesi peluncuran di Jakarta pada Juni tahun depan. Herdiana menyebutkan, kedua single terbaru putrinya akan dirilis di I Tune and V Channel. “Total ada 10 lagu, delapan lagu berbahasa Indonesia, dua bahasa Inggris,” jelasnya. Pesta di Macau Terkait dengan rencana perayaan tahun baru, Herdiana mengatakan, Cinta Laura bersama

keluarga sudah merencanakan perayaan malam pergantian tahun di Macau dan mengisi liburan empat hari di kota judi tersebut. “Tanggal 31 Desember saya akan ketemu Cinta di Hongkong, lalu pesta keluarga di Macau, Hongkong,” ungkap Herdiana. Selama di Macau, selain diisi dengan acara makanmakan bersama, Cinta dan keluarga juga akan menghabiskan waktu

dengan menonton konsre musik dan cabaret show serta main game. Herdiana menambahkan, untuk tahun baru kali ini, putrinya tidak meminta hadiah apapun ke orangtua. Sebaliknya, Cinta yang berniat membagikan sejumlah kado untuk sejumlah saudara dekat. “Dia sudah kebanyakan kado. Malah kadokadonya dibagi-bagiin ke sepupu-sepupunya yang sebaya dia,” tutur Herdiana.(fin/nva)

TRIBUN/ISMANTO

Cinta Laura Kiehl

c m y k


22 Mimbar Opini

Banjarmasin Post

JUMAT 30 DESEMBER 2011

Takaran Keadilan Perempuan dan Pria

TAJUK

Bukan Lagi Oemar Bakri PERMASALAHAN tentang sertifikasi, seakan tiada habisnya. Koran ini pada edisi Kamis, 29 Desember 2011, kembali mengamgkat persoalan tersebut.Yakni, tentang dugaan permainan agar dana sertifikasi dapat dicairkan tepat waktu. Ratusan guru di Hulu Sungai Tengah (HST) dikabarkan iuran uang Rp 325 ribu per orang. Tujuannya, untuk ‘membantu’ agar rapelan dana sertifikasi tidak terlambat masuk ke rekening. Aksi itu bukan tanpa alasan. Mereka pernah mengalami keterlambatan selama setahun pada 2009. Jika benar itu terjadi, tentu mudah ditebak kalangan yang menerima kucuran dana pelicin itu. Tentu saja, orang-orang yang mengurusi pencairan --plus makelar-- yang dalam hal ini dugaan tertuju pada Dinas Pendidikan (Disdik). Sesuai ketentuan, dana sertifikasi guru dibayarkan secara rapelan tiap tiga bulan. Diharapkan, dengan dana penyetaraan itu, seorang guru akan kian semangat bekerja, membeli sarana prasarana mengajar dan selalu menciptakan inovasi serta kreativitas sesuai tuntutan zaman agar anak didik juga makin berkualitas. Akan tetapi, bagi sebagian orang --terlebih yang berjiwa koruptif-- program itu merupakan celah baru untuk mendapatkan pemasukan. Tak hanya orang yang memiliki kekuasaan dalam pencairan dana, tetapi juga para guru. Pemilik kekuasaan tentu sangat mudah mempermainkan waktu pencairan dengan kompensasi tertentu. Para guru pun akan melakukan berbagai cara agar mendapatkan dana itu. Kondisi tersebut diperparah lagi dengan mentalitas bangsa ini yang masih koruptif. Sebaik apa pun sistem yang digunakan, mereka selalu berupaya menerabasnya. Indonesian Corruption Watch (ICW) dan Federasi Serikat Guru Indonesia (FSGI) pernah mengungkapkan hasil investigasi di berbagai daerah tentang pencairan dana itu. Secara umum, modus penyimpangan hampir mirip yakni mempermainkan waktu pencairan atau ‘menahan’ uang itu di bank agar mendapat

bunga tabungan. Jika ingin cepat, tentu harus ada imbalannya. Selain itu, ada juga pencairan dalam jumlah yang tidak utuh. Ibarat gula, dana sertifikasi memang selalu dikerubuti semut. Berbicara program sertifikasi, memang ada sisi positifnya, terutama bagi guru yang bersedia memperbaiki kinerjanya. Namun, banyak juga yang tidak ada perubahan karena dana sertifikasi justru digunakan untuk kepentingan lain seperti membeli kendaraan bermotor dan perabot rumah tangga bahkan ada dijadikan biaya menikah lagi. Guru sekarang tidak lagi senestapa ‘Oemar Bakri’. Berdasarkan data dalam Education For All (EFA) Global Monitoring Report 2011: The Hidden Crisis, Armed Conflict and Education yang dikeluarkan UNESCO Perserikatan Bangsa Bangsa (PBB), tingkat pendidikan Indonesia berada di peringkat 69. Padahal pada 2010 di peringkat 65. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) juga pernah melakukan penelitian. Hasilnya, hanya 70 persen guru besertifikasi yang menjalankan profesinya secara optimal. Selebihnya masih harus ditingkatkan, khususnya untuk memenuhi kriteria jumlah jam mengajar 24 jam per minggu dan kualitas pengajaran. Wacana peninjauan ulang program sertifikasi pun merebak karena diduga telah dipenuhi beragam permainan kolusi, korupsi dan nepotisme. Akan tetapi, sebelum peninjauan ulang, lebih baik dilakukan dulu verifikasi dan evaluasi oleh tim independen. Tim itu harus benar-benar tegas dan bersih. Jika ada pemilik kuasa dan pengajar yang terbukti melakukan pelanggaran, jangan ragu-ragu dikenai sanksi tegas. Sekali lagi tim itu harus menjadi sapu yang benarbenar bersih dan mampu menyapu semua ‘kotoran’. Bukan justru sapu kotor yang digunakan. Jika cara itu tak mampu, peninjauan ulang ulang harus segera dilakukan daripada menumpuk ‘penyakit’. Hanya dengan cara itu, pendidikan di Indonesia tidak menjadi ajang permainan para koruptor. (*)

Ke Mana Anda Salat BANJARMASIN TIMUR Darul Arqam KH Dewantara H Mairijani Baiturrahim A Yani Km 3,5 Emroni Al Mubarakah Pekapuran Raya H Muhammad Basuni Taufiqurrahman Gg Serumpun M Shafwani AS Misbahul Mu’minin Keramat Raya HM Arbain Al Haq Banua Anyar H Fahrurrazi Nurul Ibadah Mahat Kasan H Murjani Sani Abdurrahman Ismail Komp IAIN H Zuhri Mahfuz At Taubah A Yani II Johansyah Darul Lu-lu Tujung Maya HM Saleh Yusran Al Amanah Bina Brata HM Gazali Mukeri Al Karamah Pengambangan Haderiansyah Nurul Fata Pekapuran Raya H Mukhlis AS An Noor Pengambangan Indah H Ahmad Husaini Ar Raudhah Ratu Zaleha H Murjani Sani Arafah Dharma Praja Zainuddin BN Ash Shabirin Komp Satelit Permai HA Nawawi Al Munawwarah Keramat Raya Riza Rahman BANJARMASIN BARAT Hidayatut Thalibin Dahlia M Yusuf Jami Teluk Tiram Darat HM Sa’adillah Fathul Jannah Sepakat Teluk Tiram H Gazali Abbas Adz Dzakirin Teluk Tiram Laut H Rusdiansyah

Ahmad Dahlan S Parman H Mahlan Darkasi Al Mujahidin Belitung Darat H Mas’udi HS YKS Sentosa Belitung Darat Prof H Khairuddin Al Ashri Jafri Zamzam M Dodi Rosadi Nuruz Zakirin Bandarmasih HM Arif Abdullah Syamsu wal Qamar Belitung Darat Abdul Hakim Ar Ridha Yos Sudarso HM Husaini Babut Taqwa LP Teluk Dalam Sarmiji Asri Miftahurrahman Komp Ar Rahman H Abdul Gaffar Al Muthmainnah Gang Swarga Syarkani Darul Falah PM Noor Fahrurrazi Al Hijrah Purna Sakti H Sayuti BANJARMASIN TENGAH Asy Syifa A Yani Km 2 M Najeli Al Misbah Sungai Baru Dodi Rosadi Syazali Seberang Masjid Hamdani Raudhatul Jannah Kampung Melayu H Syakrani Mukhtar Al Muhtadin S Parman H Ahmad Husaini Al Jihad Cempaka Besar H Syarwani Nunci Al Musamahah Haryono MT H Ibrahim Najam Al Anshor Cempaka Besar Sarmiji Asri Darul Mu’minin Rawasari Ujung HA Khair Amrullah Nahdatus Salam Cempaka Raya H Zainuddin Rais Al-Hijrah

Komp Tirtasari Hormansyah Hasbunallah WW P Antasari Ahmad Sajidun Al Khairat Batu Benawa HA Nasruddin Miftahul Ihsan P Antasari H bahrul Ilmi Jami Soetoyo S HM Khalid Miftahul Jannah Sudirman Jam’an HD Al Ihsan Seberang Masjid H Asfani Noor P Samudera H Ahmad Sopian BANJARMASIN UTARA Istiqamah Cemara Raya H Zainal Arifin Muhammadiyah Sungai Miai Dalam H Tabrani Basri Darussalam Sungai Miai H Ahmani Jami Mesjid H Zulfakar Ali As Sajadah Jahri Saleh Saiful Hadi Ar Rahim Kayu Tangi Khairul Anam Iqra Hassan Basry H Zulkifli Musabba Nurul Ishlah Mandiri IV HM Mubarak Al Ikhlas Simpang Gusti HM Arifin Al Barqah Kayu Tangi II H Sofyan Hanafi Al Qadar Komp Kadar Zahri Fadli Al Yaqin Sungai Jingah M Maslansyah Hasanuddin Hassan Basry Prof HM Yusran S Imaduddin Alalak Selatan Muhammad Yusuf Ar Rahmah Sungai Andai

A Baqi Qastalani Al Muhajirin HKSN Kuin Utara H Tamjid Noor BANJARMASIN SELATAN Miftahul Ma’arif Kelayan A H Fachrurrazi Husnul Khatimah Tatah Bangkal Sam’ani Al Mukarram Muning Maulidin Byna Taqwa Byna Harapan Rahman Sasi Al Furqan Bumi Mas H Zainal Hakim Qamaruddin Prona I H Rajiansyah Al Anshar Banjar Indah Permai HM Ibrahim As Salam Samsat HM Ridhani Fidzi Istiqamah Kelayan B Timur HM Nurdin Yusuf As Sa’adah Darmawangsa H Syaiful Anshari Nurul Iman Prona I HM Abduh Amri Jami Sepakat Pemurus Dalam H Hasan Basri Al Faizun Beruntung Jaya HA Syukur Al Hamidy Hayatul Ibadah Gerilya Zainal Abidin Al Gufran Mantuil Raya Bahrul Madjie Al Amin Kelayan Dalam HM Ardiansyah Al Mubarak Bina Karya Daud Maulana Muhammadiyah Kelayan B H Matnr Iberahim Ami Abdullah Kertak Hanyar Akhmad Fuady Al Ummah Pemurus Permai Fauzi Rahmani Nurul Amilin Kelayan Timur HM Ali Alhamidi

ADIL atau keadilan berasal dari Bahasa Arab yang berarti lurus, di tengah-tengah, sama dan seimbang. Karena itu, ketika keadilan menjadi sebuah tuntuan, maka kesan pertama yang terlintas adalah kesamaan dan keseimbangan hak. ahkan mungkin bagi sebagian orang, keadilan yang sesungguhnya adalah kesamaan dalam segala hal dari A sampai Z. Ibarat dua sisi timbangan yang harus sejajar, tidak boleh lebih rendah maupun lebih tinggi. Realitanya, manusia bukanlah seperti selembar kertas penuh dengan tulisan yang diperbanyak melalui mesin fotocopy. Perbedaan kemampuan dan bakat membuat manusia tidak mungkin selalu disamakan satu sama lainnya. Maha Suci Allah yang telah memberikan manusia sifat dan cara berpikir yang berbeda-beda. Firman Allah swt: “Dia-lah yang membentuk kamu dalam rahim (ibumu) menurut yang dikehendakiNya (direncanakan-Nya). Tidak ada Tuhan yang lain, hanyalah Dia saja, Yang Maha Perkasa lagi Maha Bijaksana.” Maka dari itu, keadilan menurut Islam harus selalu didasari nilai kebijaksanaan. Itu artinya untuk mewujudkan nilai keadilan tidak mesti harus sama dalam segala hal. Akan tetapi yang terpenting adalah kesamaan dalam penilaian akhir. Seorang ayah yang memiliki dua anak, yang pertama sudah duduk di bangku kuliah, sedangkan yang kedua masih murid di sekolah dasar. Tentunya pada saat ia memberi uang atau tugas pekerjaan tidak mungkin harus sama dalam segala hal. Karena sikap itu bukan menunjukan nilai keadilan, malah sebuah kezaliman. Untuk mewujudkan nilai keadilan pada contoh kasus ini adalah dengan mempertimbangkan kemampuan dan kebutuhan masing-masing. Sikap inilah yang disebut dengan kebijaksanaan. Artinya persamaan pada hak dan kewajiban mesti mempertimbangkan banyak hal. Dan inilah yang disebut sebagai sikap yang bijak. Karena itu, keadilan dan kebijaksanaan merupakan dua hal yang tidak boleh terpisahkan. Adil tanpa bijaksana

B

Oleh: Zulfakar Ali dapat menyebabkan lahirnya kezaliman. Demikian pula sebaliknya perbedaan tugas dan kewajiban atas pertimbangan kebijaksanaan, namun tidak menjunjung nilai keadilan juga akan menimbulkan ketimpangan. Imam Al Bazzar dan At Thabrani meriwayatkan bahwa seorang orator dan juru bicara perempuan Bangsa Arab bernama Asma binti Yazid al Anshariah menghadap Rasulullah SAW di saat berada di tengah-tengah sahabat. Perempuan itu berkata, “Wahai Rasulullah! Demi ayah dan ibuku, saya datang atas nama kaum hawa. Sesungguhnya Allah SWT telah mengutusmu kepada kaum lakilaki dan kaum perempuan, Karena itu kami beriman denganmu dan Tuhanmu. Sesungguhnya kami kaum perempuan memiliki ruang gerak yang terbatas dan lebih banyak berdiam di rumah dan mengurus anak. Sementara kaum laki-laki telah dilebihkan dari kami. Mereka dapat berkumpul dan mengikuti kegiatan-kegiatan sosial, menghadiri pemakaman, berhaji bahkan yang paling mulia berjihad di jalan Allah SWT. Bila laki-laki keluar berangkat haji, umrah atau berjihad, kami lah yang mengurus anak, menjaga harta dan menjahit baju dan pakainnya. Apakah kami juga mendapatkan nilai kebaikan dan pahala yang diberikan kepada kaum laki-laki?” Maka Rasulullah menolehkan seluruh wajah menghadap

sahabat. Beliau bertanya, “Apakah kalian pernah mendengar sebuah pertanyaan tentang perkara agama dari seorang perempuan yang lebih baik dari pertanyaan ini?”. Sahabat menjawab, “Wahai Rasulullah, kami tidak mengira ada seorang perempuan yang berwawasan seperti dia.” Lalu Rasulullah menoleh kembali kepada perempuan. Lalu Rasulullah bersabda, “Dengarkan baik-baik hai perempuan. Ketahuilah menjadi istri dan ibu rumah tangga yang baik dapat mengimbangi semua nilai kebaikan dan pahala yang diberikan kepada kaum laki-laki. Mendengar jawaban Rasulullah SAW perempuan itu pulang sambil mengucapkan tahlil, sampai ia tiba ke tengahtengah kaumnya. Dan mendengar jawaban Rasulullah yang disampaikan perempuan itu, merekapun gembira. Riwayat di atas menggambarkan seorang perempuan yang menghadap Rasulullah SAW memperjuangkan hak wanita atas nama keadilan dan keseterataan. Karena mungkin pada awalnya perempuan itu memahami bahwa keadilan itu berarti harus sama dalam segala hal. Riwayat di atas juga membuktikan bahwa perempuan pertama di dalam Islam yang menuntut emansipasi adalah Asma’ binti Yazid Al Anshariah Hal serupa yang tersirat dalam sebuah persaingan antara orang kaya dan kaum dhu’afa. Ketika orang-orang miskin mengeluh kepada Rasulullah SAW karena menganggap dengan kekayaannya orang-orang kaya telah dilebihkan dari mereka melalui peluang sedekah, ibadah haji dan jihad. Sejumlah orang miskin mengadu kepada Rasulullah SAW. Mereka berkata, “Ya Rasulullah, orang-orang kaya telah memborong pahala. Mereka salat dan berpuasa seperti kami. Lalu mereka bersedekah dengan kelebihan harta yang mereka miliki. Rasulullah SAW bersabda, “Bukankah sesungguhnya

Rasulullah bersabda, “Dengarkan baikbaik hai perempuan. Ketahuilah menjadi istri dan ibu rumah tangga yang baik dapat mengimbangi semua nilai kebaikan dan pahala yang diberikan kepada kaum laki-laki. Allah telah menjadikan untuk kalian sesuatu yang dapat bernilai sedekah? Sungguh setiap tasbih, takbir, Alhamdulillah dan kalimat tauhid yang dilafadzkan orang miskin bernilai sedekah. Amar ma’ruf dan nahi munkar bernilai sedekah dan pada kemaluan pun bisa bernilai sedekah.” Mereka bertanya, “Ya Rasulullah apakah seseorang yang menggauli istrinya juga ditulis pahala?” Beliau menjawab, “Bagaimana menurut kalian, seandainya ia salah dalam menempatkannya, bukankah ia berdosa? Maka demikian pula jika ia meletakannya di tempat yang halal, ia berhak mendapatkan pahala.” Karena itu pula kewajiban berzakat dihitung berdasarkan persen dari jumlah kekayaan yang dimiliki seseorang. Sehingga orang yang berzakat Rp 25.000,- dari kekayaan Rp. 1.000.000,- nilainya di sisi Allah sama dengan orang yang berzakat Rp. 250.000,- dari kekayaan Rp 10.000.000,-. Maka dari itu tidak selamanya keadilan itu harus dipaksakan sama dalam segala hal. Sebab Allah tidak membebani seseorang kecuali sebatas kemampuannya. Dan kemampuan semua orang tidak mungkian dipaksakan sama. Pengurus Forsilam Banjarmasin

Tulisan Opini bisa dikirim ke email: redaksi@banjarmasinpost.co.id (Maksimal 5.000 karakter tanpa spasi). Sertakan nama, alamat lengkap, nomor telepon, nomor rekening dan fotokopi (KTP). Opini yang terbit akan kami berikan imbalan ke nomor rekening penulis. Terima kasih. Artikel yang masuk batas waktu pemuatannya maksimal dua minggu.

Harapan kepada Petinggi Negeri di Tahun Baru Homepage: http//www.banjarmasinpost.co.id Penerbit SIUPP

: PT Grafika Wangi Kalimantan : SK Menpen No. 004/SK MENPEN/ SIUPP/A.7/1985 tgl 24 Oktober 1985 Sejak Tanggal : 2 Agustus 1971 Direktur Utama : Herman Darmo

e-mail : redaksi@banjarmasinpost.co.id Pemimpin Umum : HG Rusdi Effendi AR Pendiri : Drs H J Djok Mentaya (1939-1994) Drs H Yustan Aziddin (1933-1995) HG Rusdi Effendi AR

Banjarmasin Post Group Pemimpin Redaksi: Yusran Pare Wakil: Harry Prihanto Redaktur Pelaksana: Dwie Sudarlan Pjs Manajer Peliputan: Elpianur Achmad Pjs Asisten Manajer Peliputan : M Royan Naimi, R Hari Tri Widodo Manajer Produksi: M Taufik Redaktur Eksekutif: Muhammad Yamani (Banjarmasin Post), Mulyadi Danu Saputra (Metro Banjar), Irhamsyah Safari (Serambi UmmaH), Ribut Rahardjo (Online/Radio). Manajer Redaksi: Irhamsyah Safari Wakil: Agus Rumpoko Redaktur: Sigit Rahmawan A, Umi Sriwahyuni, Syamsuddin, Sudarti, Alpri Widianjono, Kamardi, Ernawati, Didik Triomarsidi, Mahmud M Siregar, Aya Sugianto. Asisten: Halmien Thaha, Eka Dinayanti, Sofyar Redhani, Siti Hamsiah, Murhan, Anjar Wulandari, Aries Mardiono. Staf Redaksi: Hanani, Burhani Yunus, AM Ramadhani, Syaiful Anwar, Mohammad Choiruman, Anita Kusuma Wardhani, Syaiful Akhyar, Khairil Rahim, Idda Royani, Ibrahim Ashabirin, Eko Sutriyanto, Sutransyah, Faturahman, Irfani Rahman, Jumadi, Edi Nugroho, Budi Arif RH, Doni Usman, Mustain Khaitami, Hari Widodo, Ratino, M Risman Noor, Salmah, George Edward Pah, Rahmawandi, M Hasby Suhaily, Helriansyah, Nia Kurniawan, Mukhtar Wahid, Rendy Nicko Ramandha, Restudia, Yayu Fathilal, Aprianto, Frans, Nurholis Huda. Fotografer: Donny Sophandi, Kaspul Anwar. Tim Pracetak: Syuhada Rakhmani (Kepala), M Syahyuni, Aminuddin Yunus, Syaiful Bahri, Edi Susanto, Sri Martini, Kiki Amelia, Rahmadi, Ibnu Zulkarnain, Achmad Sabirin, Rahmadhani. Design grafis/illustrator: Ivanda Ramadhani. Biro Jakarta: Febby Mahendra Putra (Kepala), Domuara Ambarita, Murdjani, Antonius Bramantoro, Budi Prasetyo, Fikar W Eda, FX Ismanto, Johson Simandjuntak, Rahmat Hidayat, Yulis Sulistyawan, Choirul Arifin, Hendra Gunawan, Sugiyarto

Pemimpin Perusahaan: A Wahyu Indriyanta General Manager Percetakan: A Wahyu Indriyanta Wakil PP (Bidang Humas): M Fachmy Noor Manajer Iklan : Suharyanto (08115803012) Manajer Promosi: Mufriwan (08115002002) Manajer Sirkulasi Fahmi Setiadi (08115003012) Alamat: Gedung HJ Djok Mentaya, Jl AS Musyaffa No 16 Banjarmasin 70111, Telepon (0511) 3354370 Fax 4366123, 3353266, 3366303 Bagian Redaksi: Ext 402-405 ; Bagian Iklan: Ext. 113, 114 Bagian Sirkulasi: Ext. 116, 117 Pengaduan Langganan: 08115000117 (0511) 3352050 Biro Jakarta-Persda: Redaksi, Jl Pal Merah Selatan No 12 Lantai II Jakarta 10270, Telp (021) 5483008, 5480888 dan 5490666 Fax (021) 5495358 Perwakilan Surabaya: Jl Raya Jemursari 64 Surabaya, Telp (031) 8471096/ 843428, Fax (031) 8471163 Biro Banjarbaru: Jl Wijaya Kusuma No 11 Telp (0511) 4780356, Biro Palangka Raya: Jl Tjilik Riwut Km.2,5 Palangka Raya, Telp (0536) 3242361 Tarif Iklan: zDisplay Umum: Hitam Putih (BW): Rp 22.500/mmk Berwarna (FC): Rp 45.000/mmk zDisplay Halaman 1: Hitam Putih (BW): Rp 45.000/mmk Berwarna (FC): Rp 90.000/mmk zIklan kolom/Duka Cita: Hitam Putih (BW): Rp 15.000/mmk Berwarna (FC): Rp 30.000/mmk zIklan Kuping: (FC) Rp 100.000/mmk zIklan Baris: (FC) Rp 20.000/baris: (BW): Rp 15.000/baris zIklan Satu Kolom : (FC)Rp 30.000/mmk, (BW): Rp15.000/mmk Catatan: Harga belum termasuk PPN 10%. Harga Langganan: Rp 75.000/bln Percetakan: PT Grafika Wangi Kalimantan Alamat: Lianganggang Km 21 Landasan Ulin Selatan Banjarbaru Telepon (0511) 4705900-01 Isi di luar tanggung jawab percetakan Setiap artikel/tulisan/foto atau materi apa pun yang telah dimuat di harian “Banjarmasin Post” dapat diumumkan/dialihwujudkan kembali dalam format digital maupun nondigital yang tetap merupakan bagian dari harian “Banjarmasin Post”. WARTAWAN “BANJARMASIN POST GROUP” SELALU DIBEKALI TANDA PENGENAL DAN TIDAK DIPERKENANKAN MENERIMA/MEMINTA APA PUN DARI NARASUMBER.

Mental dan Perilaku Baru WAKTU terus berjalan, tahun berganti dan zamanpun berubah. Kalau manusia tidak berubah maka dia akan tergilas oleh zaman. Apalagi sebagai pemimpin atau petinggi negeri, di level dan sektor manapun dia berada harus segera menyesuaikan diri dengan perubahan zaman. Biasanya setiap tahun baru banyak orang mengucapkan dan berharap adanya semangat dan harapan baru. Sahsah saja ini dilakukan, namun untuk para pemegang kekuasaan dan petinggi negeri ini yang sangat diperlukan adalah

mental baru, perilaku baru dan akhlak yang baru. Jika dulu bermental korup berubah menjadi jujur. Jika dulu mementingkan pribadi, kelompok dan golongan kini berorientasi kepada bangsa dan negara. Jika dulu suka menghambur-hamburkan uang negara sekarang bersikap hemat. Jika dulunya minta dilayani berganti melayani masyarakat. Jika dulu berpenampilan serba wah dengan mobil, rumah dan gaya hidup mewah, sekarang bersikap sederhana. Jika dulu menganggap diri kelompok elit se-

karang lebih merakyat. Intinya sifat dan sikap yang menurut ukuran agama dan kepatutan umum yang dulunya buruk berubah menjadi lebih baik. Contohlah sahabat-sahabat Rasul yang berubah ketika Islam datang, ketika zaman telah berganti. Tanamkan bahwa tahun baru adalah tahun untuk membangun jati diri pribadi. Sebuah pepatah mengatakan bahwa ikan mulai membusuk dari kepala, artinya kerusakan yang terjadi pada mulanya berasal dari petinggi negeri, maka untuk mem-

M Hafizh Afriza Pelajar SMAN 1 Pelaihari

perbaikinyapun harus dimulai dari pemimpin/petingginya. (*)

Semoga Dilindungi Allah

Ahmad Kss Guru SMPN 2 Kusan Hilir Tanbu

BANYAK sekali harapan yang diinginkan masyarakat kepada pemerintah dan umumnya kepada kepala daerah setempat. Supaya kesejahteraan masyarakat dan keamanan serta pelayanan lainnya dapat diperhatikan dengan sebaiknya. Harapan-harapan tersebut tentu sangat diinginkan, agar tercapai dengan cepat dan dapat segera dirasakan oleh masyarakat. Harapan lain adalah ter-

jaganya kesehatan para pemimpin pemerintahan pusat maupun daerah maupun wakil rakyat agar selalu dalam keaadaan sehat jasmani dan rohaninya. Dengan sehat jasmani dan rohaninya, para pemimpin atau kepala daerah dapat menjalankan roda pemerintahannya dengan baik. Sehingga keputusan dan langkah-langkah perencanaan yang sudah dipikirkan nantinya akan dapat dilaksanakan dengan baik

dan sehat pula. Semoga para pemimpin yang sudah dengan susah payah berusaha menjalankan roda pemerintahan dapat bekerja dengan sebaik-baiknya dan selalu dalam keadaan sehat wal’afiat. Selain itu, kami doa kan agar selalu dalam lindungan Allah SWT. Dijauhkan dari marabahaya dan selalu dijaga keimanannya. Mudahan diselamatkan di dunia dan akhirat. Amieen...(*)

Tema minggu depan: Jalan Layang di Banjarmasin sudah Saatnya? SAMPAIKAN komentar Anda maksimal 500 karakter secara santun ke redaksi@banjarmasinpost.co.id, disertai salinan kartu identitas diri dan foto (mohon jangan pasfoto). Komentar terbaik untuk tiap minggunya, mendapat kenang-kenangan manis dari BPost. Jadi, saatnya Anda bicara demi kebaikan bersama.


Layanan Publik 23

Banjarmasin Post

JUMAT 30 DESEMBER 2011

Kada Dipakai

PEMBACA setia BPost, silakan sampaikan keluhan, saran dan kritik Anda terhadap public service atau masalah pembangunan di banua kita, secara singkat, cerdas dan santun melalui SMS ke nomor (0511) 7445000 atau 0816215000. Caranya: Ketik HOT <spasi> (isi SMS Anda). Mulai edisi Senin (23/5), nomor telepon pengirim dicantumkan secara utuh demi akuntabilitas dan transparansi.

Tak Diangkut KEPADA pihak Dinas Kebersihan, sampah di Jalan Barito Hulu sudah hampir tiga minggu tidak diangkut dan sangat mengganggu kesehatan, apalagi di musim penghujan air menggenang di sekitar TPS, mohon perhatiannya dan terima kasih atas perhatiannya. (08565178000)

Punya Menara

Tidak Apa-apa

BAIKNYA di Banjarmasin punya menara yang ada jam besarnya, seperti di Mekkah atau jam Gadang di Padang, biar ada ciri khas buat turis yang mau foto-foto, sebagai kenangan ke Kalsel. (082154001777)

SARAN buat Bank Kalsel, tolong buka cabang daerah Kayu Tangi atau Handil Bakti, kalau pun tidak bisa, tolong ada ATMnya saja, tidak apa-apa. Terima kasih. (085952749696)

Sekadar Penghijauan BOLEH usul atau saran nih buat bos kadis Kebersihan dan Pertamanan Kota Banjarmasin, agar pepohonan di Taman Kamboja jangan pohon dari luar pulau semua, tapi ditanami juga yang asli Kalimantan seperti pohon rambai, galam, gayam, jingah, ulin dan sebagainya. Maksudnya agar anak cucu kita tahu pohon hutan dari Kalimantan, jangan pohon impor semua, itu kurang bernilai, cuma sekadar penghijauan aja. (085821041066)

Bangun Jembatan KEPADA Yth. PEmerintah kota dan provinsi, segera bangun jembatan Sungai Jingah yang menhubungkan simpang empat Kramat dan Sungai Jingah dan simpang empat Sungai Mesa dan Sungai Jingah untuk memperindah kota dan mengurangi kemacetan. (085651000907)

PKL Marak BAPAK wali kota yang terhormat, kami lihat kios atap biru yang di pasar Taman Sari hingga Pasar Lima sudah dibongkar dan terlihat bersih, tetapi PKL mulai semarak. Apa memang dilakukan pembiaran? Kami sarankan jangan dibangun lagi, lebih baik dijadikan taman hijau. Saya lihat pedagang yang menempati kios atap biru itu rata-rata punya toko sebab dan buktinya tempat penampungan yang bapak sediakan tidak terisi. Mohon maaf, semoga menjadi bahan pemikiran, terima kasih. (087816472145)

Tangkap Bandar SALUT dengan Polres Kandangan. Kab. HSS yang telah menangkap bandar sabu dan ekstasi beserta mobil. Atas keberhasilanya kami ucapkan ribuan terima kasih. (085651039455)

Cuma Ngobrol PAK kapolda dan kapolres, sebenarnya tugas polisi yang di SPBU itu apa? Saya lihat cuma ngobrol dengan para pelangsir, sementara di depan mata petugas, jeriken BBM bebas lalu lalang, buktinya di SPBU Jalan Adyaksa, Kayu Tangi, tolong diperhatikan pak. (082147936446)

Teliti Tegangan KEPALA PLN cab. Banjarmasin mohon diteliti kondisi tegangan listrik yang disuplai ke rumah warga Komp. Kelapa Gading dan Komp. Mandastana, Gatot Subroto Banjarmasin yang setiap malam tegangannya selalu turun naik, hampir setiap 5 - 15 menit. Karena hal ini dapat merusak barang elekronik warga. Mohon dapat ditindaklanjuti masalah ini agar masyarakat merasakan kenyamanan pelayanan yang diberikan oleh pihak PLN. (087814333124)

Kada Bajadwal PLNranting Rantau Yth. Kenapa di wilayah jalur Bungur Baru tiap malam mati listrik tarus, kada siang kada malam mati listrik. Kami pantau di jalur lain, kada mati-mati, bayar sama

HULU SUNGAI UTARA - Pak gubernur, dangar habar pengangkut sawit yang lewat diAlabio HSU ni bayar. Tapi kenapa duitnya kada dipakai gasan mambaiki jalan, bayar di pemda kah atau di mana inya? Atau dikorupsikah jua? Kami kada tahu pak ai, liwar banar sakitnya jalan, di sana lubak nang ganalganal haja. Coba pang dikontrolkan. (085282022682)

Sangat Bangga Tak Terangkut HULU SUNGAI SELATAN Terima kasih BRI. Kami selaku masyarakat HSS sangat berbangga dengan Bank BRI atas kegiatan-kegiatannya yang menyentuh masyarakat seperti kegiatan Pasar Murah, Pesta Rakyat dan yang barubaru tadi kegiatan Sepeda Santai sekaligus Pencanangan Program Bersepeda ke Sekolah kerja sama dengan Polres HSS. Kami bangga atas kiprah seperti BRI Kandangan dan semoga bank lainnya juga bisa mengikuti. Bravo BRI. (085349912165)

Pasar Liar BATOLA - Kepada Yth. Bupati Barito Kuala, mohon perhatiannya untuk menertibkan pasar liar di Kompleks Griya Permata Handil Bhakti yang beroperasi dua kali seminggu. Pasar tersebut memakai jalan umum sehingga sangat mengganggu arus lalu lintas warga keluar masuk kompleks. Pasar liar juga menyebabkan pasar resmi Selidah Handil Bhakti yang dibangun Pemkab jadi semakin sepi dan terbengkalai. (081348948430)

BANJARBARU - Buat wali kota Banjarbaru atau Dinas Kebersihan Kota, kami selama ini dipungut Rp 500 untuk sampah yang masuk setiap bayar listrik perbulan. Tapi kenapa tumpukan sampah yang menggunung di Jalan Karang Anyar II radius sekitar 350 meter dari kantor Kelurahan Loktabat Utara, tidak terangkut tuntas, baunya sudah sangat mengganggu kami yang tidak jauh dari situ dan pernah melintas. Di mana kepeduliannya bapak semua. (085828185888)

Harus Bayar TABALONG - Yth. Pimpinan PDAM Tabalong, ulun pelanggan di Kec. Muara Uya, ada kebijakan aneh yang sangat merugikan pelanggan, yaitu pemakaian 0 - 10 m3 dikenakan biaya Rp 40.000, artinya walau tidak dipakai pun tetap harus bayar Rp 40.000, plus biaya beban Rp 20.000. Apakah ini memang benar atau hanya permainan oknum PDAM saja? Sungguh sangat bertentangan dengan program penghematan pemerintah. (085249477267)

bayar kaituh. Cuman kalah kami ja yang mati. Tolong minta atasiakan kayapa caranya. Warga kami banyak yang mengeluh. (081952982440)

24 Jam KEPADA PLN Banjarmasin, kami warga Kompleks S Andai, kurang lebih 2.000 buah rumah, sekitar 5.000 jiwaan, selama 24 jam mati lampu. Tolong diperbaiki pang pak, jangan pilih kasih wan kami orang pinggiran nih? (081251055297)

Terbit Awal PIMPINAN PLN, tolong untuk tagihan listrik diterbitkan awal bulan. Masa tiap bulan selalu bertuliskan tagihan belum terbit. Buat apa banyak loket? Mohon ditanggapi. (05117329225)

Tidak Valid BANJAR - Yth. Pimpinan PDAM Intan Banjar. Terjadi keanehan dalam tagihan rekening saya. Oktober 2011, saya bayar tagihan sekitar Rp 75.000, November Rp 300.000 dan bulan Desember Rp 1,1 juta. Setelah dicek ternyata pencatatan meteran untuk tagihan Oktober dan Nopember tidak valid, kemudian dirapel bulan berikutnya setelah tarif naik. Ini juga terjadi pada beberapa tetangga saya. Dan ini sering kita temukan saat kenaikan tarif. Apa ini trik PDAM untuk cari untung atau petugas pencatat meteran yang malas bejalan. Mohon dievaluasi. (081349422366) TANGGAPAN : TERIMA kasih atas informasinya. Perlu kami jelaskan, bahwa pembacaan dan pencatatan water meter pelanggan dilakukan rutin setiap bulannya. Setelah kami lakukan pengecekan di instalasi watermeter tersebut, saat tidak ada pemakaian tetapi angka watermeter terus bergerak, menurut analisa petugas kami diduga ada kebocoran setelah instalasi. Kami sarankan agar segera diperbaiki. Apabila pelanggan memerlukan bantuan teknis dari PDAM Intan Banjar, dipersilakan menghubungi bagian transmisi distribusi. Deddy Rahmat Setiawan Kabag Humas PDAM Intan Banjar

Tak Masuk Kota TANAH LAUT - Yth. Kadishub Tala dan kapolres Tala, Ini hanya saran, bagaimana jika khusus truck angkutan galian C, baik dari wilayah Desa Bekatung atau pun Karang Jawa, dilewatkan jalan bekas PT SUN dan jalan tembus ke Sarang Halang, di mana dulu dijadikan jalur angkutan tebu. Jadi tidak melewati lagi di dalam kota, lihat akibat maraknya angkutan tersebut di Jalan KH A Nawawi, Jalan P Antasari, Jalan Gembira, Jalan Karya, juga Jalan A Yani sekitar Km. 0 - 1. Apa sebanding dengan pajak yang masuk dari aktivitas tersebut. Ujung-ujungnya masyarakat umum pengguna jalan tersebut yang menikmati kerusakannya. Bahkan bukan hanya jalan yang rusak, jalur pipa PDAM di tikungan, Jalan Karya pun turut jadi korban. Mohon perhatiannya untuk masalah ini, agar tidak menjadi masalah bagi masyarakat banyak. (081348193444)

Tolong Awasi BALANGAN - Yth. Pimpinan Pertamina Kalsel, tolong pang diawasi atau diberi sanksi tegas, tutup aja sekalian SPBU 64714-02 Balangan di Paringin, banyak banar pelangsir motor dan mobil. Bajam-jam umpat antre jua, maka di eceran harganya Rp 7.000 - Rp 10.000-an, kayapa sakit barangnya. (081933743406)

TANGGAPAN : MOHON maaf atas ketidaknyaman Saudara. Turun naiknya voltase listrik disebabkan jaringan distribusi listrik SUTR terlalu jauh dari Trafo. Namun untuk mengatasi hal tersebut, PLN Rayon A. Yani sudah memasang trafo sisipan 100 KVa. Tentang pemadaman di Bungur, sebelumnya terima kasih atas informasi yang disampaikan dan atas nama PLN, kami mohon maaf atas ketidaknyamanan Saudara. Padamnya listrik dimungkinkan terjadi karena gangguan pohon yang mengenai jaringan listrik. Mohon apabila ada kondisi pohon yang demikian bisa dilaporkan ke PLN terdekat untuk dipangkas. Kami terus berupaya meningkatkan perbaikan pelayanan kepada pelanggan. Soal mati lampu dan tagihan listrik, kami informasikan bahwa pada 12 Desember 2011 pukul 09:30 Wita telah terjadi gangguan pada penyulang yang disebabkan oleh kondisi cuaca ekstrim hujan lebat. Perbaikan segera dilakukan dan berselang 6 menit kemudian yakni pukul 09:36 Wita, listrik sudah kembali nor-

mal. Namun, ternyata listrik di Kompleks Sungai Andai masih padam. Hal ini baru diketahui pada sore hari pukul 15:20 Wita setelah ada laporan pelanggan. Penelusuran gangguan dilakukan oleh petugas dan baru diketemukan, penyebabnya yakni isolator tarik tembus pada dini hari tanggal 13 Desember 2011 pukul 01.00 Wita. Karena kondisi cuaca masih hujan lebat maka pekerjaan perbaikan dilakukan pada pagi hari. Mohon maaf atas ketidaknyamanan yang dialami. Apabila terjadi ganguan seperti listrik padam, pelanggan bisa menginformasikan dan melaporkan ke Call Center PLN 123 atau menghubungi PLN terdekat agar penyebab gangguan bisa segera ditelusuri dan dilakukan perbaikan oleh petugas. Terkait soal tagihan, terima kasih atas saran membangun Saudara. Hal ini akan menjadi perhatian kami. PLN akan terus berupaya melakukan perbaikan, khususnya dalam memberikan pelayanan kepada pelanggan. Terima kasih juga atas kesediaan Saudara untuk membayar listrik tepat waktu. Humas PT PLN Kalselteng

3012/B23


24 Tambun Bungai

Banjarmasin Post

JUMAT 30 DESEMBER 2011

Hambit Pusing Pikir Dokter ■ Tawari Insentif Rp 30 Juta PALANGKARAYA, BPOST - Bupati Gunungmas, Kalteng, Hambit Bintih mengaku pusing memikirkan kekurangan dokter spesialis. Pasalnya, fasilitas kesehatan telah lengkap, tapi tidak ada dokter spesialisnya. Untuk mengatasinya, pemerintah kabupaten setempat menawarkan insentif Rp 30 juta per bulan bagi dokter spesalis yang mau bertugas di kabupaten ini. Hambit Bintih mengaku menganggarkan insentif khusus sebesar Rp 30 juta untuk tiap dokter spesialis. “Dokter spesialis di rumah sakit umum kita masih kurang. Kami anggarkan dana insentif khusus bagi dokter spesialis Rp 30 juta per bulan,” ujar Hambit saat melakukan telekonferensi dengan Gubernur Kalteng, Agustin Teras Narang, Kamis (29/12) Diakuinya, pemkab bisa menyediakan bangunan fisik fasilitas kesehatan bagi masyarakat. Tapi masalah tenaga dokter dan kesehatan yang ditempatkan di daerah itu belum bisa mereka penuhi sehingga perlu uluran Pemprov Kalteng untuk menanggulanginya. Selain dokter spesialis, Hambit juga mengeluhkan penumpukan tenaga guru di kota. Padahal untuk memberikan kenyamanan, pemkab setempat telah membangun rumah bagi para guru yang mau ditugaskan ke daerah. “Kita sudah bangun rumah dinas Rp 15 miliar bagi guru, jadi tidak ada alasan pindah. Kita juga akan berikan tun-

jangan khusus lainnya. Mereka pindah dari desa terpencil ke kota sehingga terjadi membeludaknya guru di kota,” katanya. Dalam telekonferensi yang difasilitasi PT Telkom Indonesia itu Gubernur Agustin Teras Narang juga melakukan dialog dengan Bupati Katingan Duwel Rawing, Bupati Kapuas HM Mawardi, dan Bupati Barito Selatan Yusran Farid. Masalah inftasrtuktur jalan, merupakan masalah yang paling banyak diutarakan para bupati dalam pembicaraan jarak jauh tersebut.

Terkait insentif bagi dokter spesialis yang cukup tinggi, gubernur menyatakan kekhawatirannya. Dia beralasan, masing-masing kabupaten saat ini seakan saling bersaing menjanjikan insentif. “Saya khawatir dokter ahli semua ke Kurun, sehingga APBD tak sanggup. Tapi saya memberikan apresiasi tentang itu dan kita akan carikan cara agar masalah ini bisa diatasi,” kata Teras. Dia juga memberikan tanggapan positif atas upaya Pemkab Gunungmas yang mampu menyediakan perumahan bagi guru di pedalaman. Namun dikatakan, guru sejahtera tidak hanya secara ekonomi tapi juga rumah dan transportasi. Tidak kalah penting, bagaimana guru bisa mendapat insentif pendidikan dan pelatihan yang baik. (ami)

Surati Menteri PU BELUM rampungnya penyelesaian Jalan Trans Kalimantan wilayah Kalteng, ternyata masih menyimpan kekecewaan di benak Gubernur Agustin Teras Narang. Hal itu kembali diungkapkan saat berdialog dengan para bupati. “Kecewanya saya, karena sebelumnya sudah memperingatkan pelaksana di lapangan,” kata Teras. Bupati HM Mawardi dalam telekonferensi juga mengeluhkan kondisi Jalan Trans Kalimantan di wilayah Kecamatan Basarang yang belum juga selesai. Apalagi kerusakan jalan itu telah meminta korban jiwa. “Saya sudah minta Dinas PU membuat surat ke Menteri PU untuk mempertanyakan Kepala Balai yang tidak bisa berkordinasi secara baik, pelaksana tidak hanya di-blacklist, tapi juga ditindak sesuai hukum. Saya terus ikuti dan minta pertanggungjawaban Kementerian PU berkaitan gagalnya perbaikan jalan Trans Kalimantan,” tegas Teras. (ami)

Empat Tahun Tempati Kios Darurat PALANGKARAYA, BPOST Sudah empat tahun terakhir pedagang Pasar Tradisional Datah Manuah di Jalan Yos Soedarso Palangkaraya, berjualan di kios darurat. Pasalnya, pasar baru yang mulai dibangun sejak 2008 lalu mangkrak. Mereka belum diizinkan menempati kios di pasar baru yang sudah jadi sejak tiga tahun lalu. Karena kios itu tidak ditempati, kini justru banyak yang mulai rusak. Pedagang mengaku siap menempati bangunan baru asal sarana dan prasarananya siap. Padagang juga sudah lama menunggu direlokasi ke bangunan baru itu, tapi karena sarana belum memadai relokasi urung dilakukan. “Kami terpaksa menempati kios da-

3012/B24

rurat ini,” kata Hendra, seorang pedagang, Rabu (28/12). Kepala Dinas Perdagangan Perindustrian dan Koperasi Pemko Palangkaraya, Djuan mengaku akan memperbaiki beberapa atap yang bocor. Bagian atap itu sempat dihatam angin kencang hingga menyebabkan seng terlepas dan bocor. Akibatnya, plafon dan cat bangunan mulai rusak. Jumlah pedagang di Pasar Datah Manuah sendiri mencapai 200 orang, sedangkan jumlah toko hanya 120 unit dan lapak 80 unit. Pasar itu dibangun menggunakan dana patungan dari Kementerian Perdagangan, APBD Provinsi Kalteng, dan APBD Kota Palangkaraya. Kementerian Perdagangan mengucurkan dana Rp 4 mi-

liar, dibantu dana APBD Kota dan Kalteng secara bertahap. Pembangunan pasar seluas 14.718 meter persegi itu untuk mendukung pengembangan perekonomian Palangkaraya. Ketua Komisi II DPRD Kota Palangkaraya yang membidangi Pembangunan Infrastruktur, Hatir Sata Tarigan, mengatakan, dana perbaikan pasar tahun depan sudah disetujui Rp 2 miliar. “Kami berharap pembangunan selesai tahun depan dan langsung bisa ditempati,” katanya. Wakil Wali Kota Palangkaraya, H Maryono mengakui telah menganggarkan perbaikan pasar itu tahun depan. “Sebenarnya Pak Wali sudah lama mengajukan dana kepada DPRD untuk perbaikan bangunan pasar itu,” katanya. (tur)

BANJARMASINPOST GROUP/FATURAHMAN

TARI BALI - Empat Gadis keturunan Bali yang tinggal di Palangkaraya, Kalimantan Tengah, Kamis (29/12) memakau tamu saat menari bali dalam pelaksanaan Lokasabha VI Parisada Hindu Dharma Indonesia Kalteng di Pura Agung Pithamaha di Jalan Kini Balu Bukit Hindu Palangkaraya, Kalteng.

Suwisma Berharap Bisa Membaur PALANGKARAYA, BPOST Seluruh pengurus Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) se-Kalimantan Tengah, Kamis (29/12) berkumpul di Pura Agung Pitamaha di Jalan Kini Balu Bukit Hindu Palangkaraya. Mereka mengikuti Lokasabha selama dua hari. Lokasabha adalah kegiatan musyawarah umat Hindu dan pergantian pengurus PHDI

Kalteng masa bhakti lima tahun kedepan. Keberadaan umat Hindu Bali di Palangkaraya mencapai ribuan orang, mereka berdomisili terpusat di Kawasan Bukit Hindu Palangkaraya. Ketua Panitia Lokasabha VI, I Nyoman Sudjana, mengatakan, Lokasabha sebagai upaya mempererat tali persaudaraan sesama umat Hindu dan pemeluk agama lainnya.

Juga memilih kepengurusan Parisade PHDI Kalteng lima tahun ke depan. “Kita berharap forum ini menjadi saran perekat dalam persatuan kebersamaan sebagai umat Hindu,” katanya. Ketua Umum PHDI Pusat, Mayjen TNI Purnawirawan SN Suwisma, berharap umat Hindu Bali di Kalteng bisa membaur dengan lingkungan sekitar, agar bisa bergaul dan

bersosialisasi dengan warga lokal. “Dalam bergaul kita harus selalu memakai falsafah di mana bumi di pijak di situ langit di junjung. Sehingga keberadaan kita di manapun tetap bisa diterima oleh warga lokal. Kami ingin membuat kerukunan antarumat dan soliditas dan keharmonisan yang merupakan cita-cita kami,” katanya. (tur)

Subhan Tidak Tahu Program E-KTP PALANGKARAYA, BPOST Minat warga Palangkaraya mengurus KTP elektronik (eKTP) sangat rendah. Meski tahun 2011 tinggal sehari, tapi program e-KTP baru mampu menyerap 17 persen. Penduduk yang paling tinggi minatnya untuk mengganti KTP manual menjadi eKTP kebanyakan warga yang tinggal di kecamatan kota. Pantauan, kantor Kecamatan Pahandut dan Jekan Raya, tiap hari selalu dipadati warga

yang ingin mengurus e-KTP. Warga Kelurahan Danau Tundai Kecamatan Sebangau Palangkaraya, Subhan bahkan mengaku mengetahui adanya program e-KTP itu. Pasalnya, di rumahnya yang terletak di kelurahan pelosok itu tidak ada televisi atau radio sehingga tidak tahu adanya program ini “KTP saya bahkan sudah mati, belum ada pergantian KTP baru. Saya malah baru tahu program e-KTP itu. Mak-

BANJARMASIN POST GROUP/FATURAHMAN

E-KTP - Seorang warga memindai matanya saat pembuatan e-KTP di Kecamatan Pahandut, Palangkaraya, Rabu (28/12). Animo warga Palangkaraya untuk mengganti KTP manual menjadi e-KTP sangat rendah.

lumi tempat saya termasuk daerah terpencil yang tidak bisa ditembus melalui jalur darat,” katanya, Kamis (29/12). Rendahnya minat warga pinggiran kota membuat eKTP itu diakui Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Pemko Palangkaraya, Halis Lanca. “Program ini baru bisa melayani sekitar 17 persen dari total warga wajib memiliki KTP sebanyak 98 ribu orang lebih,” katanya. Meski banyak kendala, ia terus melakukan sosialisasi kepada warga pinggiran kota untuk mengganti KTP manual dengan e-KTP. “Kami berharap ada perpanjangan waktu pembuatan e-KTP ini hingga 30 April 2012 mendatang. Kemungkinan bisa selesai 100 persen,” katanya. Sementara itu rebutan nomor antrean pembuatan eKTP di kantor Kecamatan Jekan Raya Palangkaraya kini tak terlihat lagi. Rebutan itu kerap memunculkan aksi nyaris saling pukul baik antarwarga maupun dengan petu-

gas kecamatan. Kecamatan ini kini membatasi hanya 100 KK tiap hari, sedangkan nomor antrean selanjutnya mengurus hari berikutnya. Camat Jekan Raya Palangkaraya, Sabirin Muhtar, akan memaksimalkan kinerja aparatnya agar warga tak kecewa. “Pelayanan akan terus kami perbaiki hingga semua warga dapat membuat e-KTP,” katanya. Ketua DPRD Kota Palangkaraya, Sigit K Yunianto mengatakan, pihaknya akan terus memantau proses pembuatan e-KTP. “Jika masih ada yang kurang baik pelayanannya, kami akan berikan masukan kepada camat,” katanya. (tur) MASALAH E-KTP DI PALANGKARAYA ❑ Warga pinggiran tak berminat ganti KTP ❑ Alat terbatas dan pengiriman telat ❑ Teknisi kurang ❑ Kendala cuaca ❑ Ruangan tidak memadai


Banua Anam 25

Banjarmasin Post JUMAT 30 DESEMBER 2011

130 Sopir Tagih Janji Dewan ■ Penyelesaian Masalah Bentor Berlarut-larut KANDANGAN, BPOST - Berlarut-larutnya penyelesaian masalah becak motor (bentor) di Hulu Sungai Selatan (HSS) kembali memicu aksi lebih seratus sopir angkutan kota. Mereka kembali mendatangi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) HSS, Kamis (29/12). Sekitar pukul 10.15 Wita, ratusan sopir mikrolet jurusan Kandangan-Barabai dan Kandangan-Rantau memadati jalan sekitar gedung DPRD HSS. Satu per satu sopir merapatkan mobilnya berjejer menutupi satu jalur Jalan P Antasari di tepi pagar perkantoran Pemkab HSS. Perwakilan sopir mikrolet, Mahli, menekankan aturan yang dimaksud di antaranya penegakkan aturan UU No 22 Tahun 2009 yang bersentuhan dengan masalah bentor. Menurut dia, dalam Pasal 227 Jo Pasal 50 disebutkan setiap orang yang membuat, memodifikasi, merakit dan melakukan perubahan tipe kendaraan bermotor, kereta gantung, kereta tempilan serta khusus yang dioperasikan bisa dikenakan hukuman sanksi pidana kurungan serta denda maksimal 24 juta. “Pe-

Bentor tidak diperbolehkan sementara waktu melalui jalan raya. Tapi ini tidak bisa langsung diterapkan, harus sosialisasi dulu kepada sopir bentor supaya mereka tidak terkejut

AKBP YUSRAN CAHYO KApolres HSS

rubahan tipe bentor ini sudah pasti kena,” ucap dia. Kedatangan ara sopir mikrolet itu menagih janji dewan pada pertemuan 29 November 2011 yang meminta tempo sebulan untuk mengupa-

BANJARMASIN POST GROUP/SYAIFUL AKHYAR-

DEMO - Sejumlah poilisi mengawasi kedatangan sopir mikrolet mendatangi gedung DPRD HSS sambil menderetkan mobilnya menutup satu jalur Jl P Antasari depan Pemkab HSS, Kamis (29/12).

HASIL PERTEMUAN DI DPRD HSS ❍ Pembatasan operasional bentor ke depannya yang bakal dilarang memasuki jalan raya (Jl A Yani- Jl Jendral Sudirman) yang merupakan jalan utama antar kabupaten ❍ Pelarangan bentor memasuki jalan raya tersebut akan disosialisasikan terlebih dahulu kepada para sopir bentor melalui pengumuman spanduk-spanduk dan pembinaan di jalan langsung oleh aparat Polres HSS melalui Satlantas HSS ❍ Pelarangan tersebut diberlakukan sementara waktu selama bentor dalam proses penyempurnaan fisik maupun legalitas suratnya dan juga pengaturan jalur resmi operasionalnya ❍ Pemkab HSS melalui Dishub HSS diminta supaya memfasilitasi penyempurnaan operasional bentor sehingga bentor benar-benar tidak lagi bermasalah secara hukum maupun teknis di lapangan

yakan penyelesaian masalah bentor. “Kami menagih janji tempo satu bulan yang jatuh hari ini menindaklanjuti pertemuan pada 29 November terkait penanganan masalah bentor dan sekarang sudah waktunya jatuh tempo,” ujar dia. Kedatangan sekitar 130 sopir itu dikawal dengan pengamanan ketat dari aparat Polres HSS yang menurunkan seluruh kesatuan. Kapolres HSS, AKBP Yusran Cahyo bahkan ikut turun langsung bersama seluruh kasatnya mengamankan jalannya aksi sopir. Massa yang tadinya bergerak masuk ruang gedung DPRD, sempat diminta menunggu kedatangan dan kesiapan anggota dewan untuk menerima aspirasi. Ketua DPRD HSS, H Ja’far sempat melakukan negosiasi dengan perwakilan sopir. Sekitar pukul 11.40 Wita, massa sopir dipersilakan masuk ruangan gedung. Sidang paripurna yang diagendakan waktu itu, terpaksa digeser ke lain waktu. Pertemuan itu dipimpin langsung oleh Ketua DPRD HSS, H Ja’far didampingi wakilnya H Muchran bersama Kapolres HSS, AKBP Yusran Cahyo dan Kadishubkominfo HSS, Fathurrahman serta Asisten I, Iwan Friadi. Awalnya, sopir tidak puas menerima penjelasan dari dishub dan dewan. Namun, Kapolres HSS AKPB Yusran Cahyo melontarkan pernyataan tegas untuk solusi mereka sehingga dapat meredam suasana. “Begini saja, bentor tidak diperbolehkan sementara waktu melalui jalan raya. Tapi ini tidak bisa langsung diterapkan, harus sosialisasi dulu kepada sopir bentor supaya mereka tidak terkejut. Besok spanduk sosialisasi sudah dipasang. Kalau sudah diberlakukan, bentor melanggar ditilang,” ujar kapolres dan disambut tepuk tangan para sopir. Pemerintah daerah harus dapat secepatnya memfasilitasi untuk kelanjutan nasib bentor. “Pemkab HSS kalau memang menghendaki adanya bentor di HSS, harus membenahi fisik dan operasionalnya sehingga diterima secara aturan legalitasnya dan tidak bertabrakan dengan sistem yang sudah ada,” ucap dia. (sar)

BANJARMASIN POST GROUP/KHAIRIL RAHIM

BALALAP API - Bupati Balangan, Sefek Effendi (kiri) menyulutkan api ke tubuh seorang penari Balalap Api di Desa Kapul, Halong yang kebal terhadap panasnya api. Kegiatan itu dilakukan saat pesta buah di Terminal Paringin.

Petugas SPBU Diajak Berkelahi AMUNTAI, BPOST - Aksi pelangsir di sejumlah Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) di Hulu Sungai Utara (HSU) makin jadi. Antrean kendaraan pelansir bensin, baik mobil maupun sepeda motor hampir setiap hari terlihat “menguasai” SPBU. Dampaknya, harga bensin di tingkat eceran hingga Kamis (29/12) masih melambung tinggi, rata-rata dipatok Rp 7 ribu per liter. Makin maraknya aksi yang sudah berlangsung berbulanbulan ini, membuat tim gabungan dari Pemkab, HSU, kejaksaan, Kodim, dan kepolisian turun langsung melakukan monitoring ke sejumlah SPBU di Amuntai. Hal yang paling dikeluhkan oleh pengelola SPBU kepada anggota tim tersebut adalah tidak adanya petugas kepolisian yang membantu untuk mencegah agar pelansir tidak ikut antre di SPBU. “Sebenarnya untuk mengetahui yang mana pelansir bisa dilihat dari kendaraan yang digunakan,” ungkap seorang pegawai di sebuah SPBU. di Amuntai. Dia mengatakan, biasanya

yang dipakai untuk melangsir adalah mobil-mobil keluaran lama yang kondisi fisiknya sebenarnya sudah tidak layak jalan, namun setiap kali mengisi bensin di SPBU selalu mengisi penuh, dan hal itu dilakukan setiap hari, berulangulang bergantian di tiap SBU. “Malah ada mobil yang kapasitas tangkinya sampai 500 liter. Kalau tidak dilayani, malah petugas pengisi kami yang diajak berkelahi,” ungkapnya. Karena tidak ingin terjadi keributan terpaksa pihak

si penjualan BBM di SPBU. Asisten Perekonomian dan Pembangunan Pemkab HSU Akhmad Redhani Effendi, mengatakan, tim monitoring bertugas untuk mengumpulkan data terkait permasalahan terjadinya antrean panjang di SPBU. “Data yang terkumpul selanjutnya kita sampaikan kepada atasan, sebagai bahan pertimbangan pengambilan langkah selanjutnya untuk mengatasi permasalahan ini,” katanya. (tin)

SPBU tetap melayani pembelian bensin yang diminta oleh para pelangsir tersebut. Untuk mengatasi agar para pelansir tidak bertindak seenaknya beberapa SPBU melakukan pembatasan jumlah pembelian bensin. Untuk jenis mobil, pembelian bensin dibatasi maksimal Rp 150 ribu, sedangkan untuk sepeda motor Rp 30 ribu. Diharapkan kepolisian paling tidak bisa menurunkan dan menempatkan dua orang anggotanya untuk mengawa-

Balita Ditemukan di Dasar Sungai RANTAU, BPOST - Abdurrahman dan Barniah, pasangan suami istri di RT Lokpaikat, Tapin menangis histeris saat mengetahui buah hati mereka, M Riduan (2) tewas setelah tenggelam di Sungai Abdullah, Kamis (29/12) pukul 14.00 Wita. Jenazah bocah malang tersebut ditemukan setengah jam setelah tenggelam oleh relawan Taruna Siaga Bencana (Tagana), Rescue Emergency 922 Tapin dan sejumlah anggota BPK. Jenazah langsung

menyelenggarakan pemakaman bocah tersebut. M Riduan diketahui tenggelam di sungai ketika ibundanya, Barniah, kaget mengetahui anaknya yang semula bermain di halaman rumah tidak lagi terlihat. Barniah pun mencari, ke sungai, betapa kagetnya ia saat melihat sandal anaknya mengapung di sungai. Sekitar 30 menit mencari, Riduan ditemukan di dasar sungai dengan ke dalam sekitar semeter. (him)

dibawa ke RSUD Datu Sanggul, Tapin siang itu juga. Pantauan BPost di RS Datu Sanggul Tapin, jenazah Riduan langsung diperiksa tim medis sekitar 10 menit. Namun bocah itu sudah tidak bernyawa lagi. Selanjutnya orangtua korban langsung membawanya ke rumah duka untuk disemayamkan dan dimakamkan. Sesampai di rumah korban, ratusan warga sudah berkumpul menyambut sebagai ucapan belasungkawa dan

WINGLE

FIESTA ready stock khusus Desember Angs 3jtan

FORD RANGER bonus ban rimba + bed liner Angs 5jtan

V.25387-2/01

V.25387-2/01

D.Cabin Wingle OTR 2008 stock dealer 2unitA.YaniKm.3,5.3269911/085248592023 Hrg @150jt V.26240-11/1

ARVIE 0812 31411888 / PIN BB 224EA016 ANDRE 0821 5896 3688 / PIN BB 23170D24

BANJARMASIN

Viar VX 150 Rp 14,350jt Rmh BR 5KT 4KM Jl Banjar Indah Permai Pinang II 082154438181 V.000-6/01 (Ktr) Hrg Nego

Rmh baru 3kt 2km Jl Pramuka Komp Rahayu Pembina 3 Pagar canopi Harga Nego V.25529-1/01(Hamdan)

Rmh baru 3kt 2km Jl Pramuka Komp Rahayu Pembina 3 Pagar canopi V.25529-1/01(Hamdan) Harga Nego

Rmh baru 3kt 2km Jl Pramuka Komp Rahayu Pembina 3 Pagar canopi V.25529-1/01(Hamdan) Harga Nego

Rmh baru 3kt 3km Jl Pramuka Komp Rahayu Pembina 3 Pagar canopi V.25529-1/01(Hamdan) Harga Nego

Viar Karya 150 Rp 20,500jt Viar Karya 200 Rp 23juta V.000-17/1

V.000-17/1

Terios + hadiah menarik ready stock Manual / Matic. Bunga 5% DP 22jtan V.25412-1/01

All New Xenia DP Mulai 10%

New Luxio DP mulai 12 jutaan plus hadiah menarik

Grand Max Pick Up Angsuran 2jtan cash back s/d 6jt. Bunga 5% DP 8jtan V.25412-1/01

NEW MAZDA 2 DP 10%

V.25412-1/01

BT 50 4x4 Double Cabin DP dijamin murah di klasnya V.26397-13/1

V.26397-13/1

Untuk Hrg Khusus Promo Akhir Th Hub Motor Viar : Rita 0812 5354 7997. Showrom 0511-3269911

CHEVROLET/FORD

Dijual Chevrolet Spark 2010 Blue met mls siap pakai 05117704999 Harga Nego V.26740-2/01

HUBUNGI :

0511 - 7400671 / 0811517848

V.25412-1/01

R Stock Swift GT3 DP ringan diskn menarik. Cash dan Kredit

Swift ST DP ringan 11jtan. Angs Murah, Diskon besar2 akh thn

V.25901-6/01

V.25901-6/01

Proses Cepat & Mudah. Tersedia juga Merk Szk yang lainnya.

Hub Budi 081251778773/0511-6329606

PROMO DAIHATSU ASTRA RAIZ ASTRA : 0511-6356226 / 085251260321 RAHMAN ASTRA : 081351874874 / 0511-7582343

NEW MAZDA 2 Sedan DP 15%

MAZDA CX - 9 V.26397-13/1

DP 20%

V.26397-13/1

* Bonus Caper Mirror, Audio Kit, Liner Kit, GPS * BT 50 4x4 ABS + Air Bags HUBUNGI : AGIL 082154042329 / 0511-7751890

MITSUBISHI

R Stock Ford Fiesta DP 15% Angs 3jtan Bs TT 7557034/081348571782 V.24998-29/12 Krdt 1-5th

AT V

New ATV Matic 110, 150, 250cc Trail 110cc 200cc Hub 082153919194 V.27293-26/1 Harga Nego

Harga Akhir Tahun DP *30jt-an/ bns ban 10biji Hub085251306362. Harga Nego V.000-6/01

Promo Mits truk *1 thn tnp bunga/ DP.50jt-an. Hub.082149070900. V.27055-23/1 Harga Nego

NISSAN JUKE unit ready stock khusus Desember

NISSAN ELGRAND Super Luxury premium MPV from Jepang

V.25963-8/01

V.25963-8/01

MARCH OTR 151.300.000 R stock Cash back “ Khusus Inden Des” DP Cuma 21jt V.25963-8/01

GRAND LIVINA Skrg mula 168,5jt on the road. Pesan sgr!!! V.25963-8/01

GRAND DUDY : 081230300999 / PIN BB 324E4D13 LIVINA BILLY : 081348590008 / 085754833888

Terios Putih DP 22 jutaan

Ready stock All New Xenia DP 10%

V.25444-8/01

New Sirion Ready Stock V.25444-8/01

V.25444-8/01

Luxio DP 13 jutaan

MARCH DP 20jt-an

GRAND LIVINA V.26477-14/1

ELGRAND V.25444-8/01

PROSES CEPAT & MUDAH SALIM ASTRA 08125054532 / 0511-7621000 BASUKI ASTRA 085251325558 / 0511-7384400

DP NEGO

DP 30jt-an

JUKE V.26477-14/1

X - TRAIL V.26477-14/1

DP 50jt-an

DP 60jt-an

V.26477-14/1

NAVARA V.26477-14/1

DP 80jt-an

V.26477-14/1

NISSAN BANJARMASIN BENGBENG 081251008854 / 0511-7378073

3012/B25


26 Bumi Antasari

Banjarmasin Post JUMAT 30 DESEMBER 2011

Fery Cs Beraksi Saat Hajatan BATULICIN, BPOST - Empat pelaku gembong curanmor dibekuk jajaran Polsek Kusan Hilir dalam sebuah penyergapan di Desa Mattone Kampung Baru, Rabu (28/12) sekitar pukul 17.00 Wita. Penyergapan empat pelaku gembong curanmor itu sontak membuat geger warga, sebab selama ini desa itu dikenal aman dan jauh dari tindak kriminal. Usut punya usut, ternyata keempat pelaku yang diketahui bernama Ferry Budianto (25), Yusuf Harianto (18), Andi Rahmadi (19) dan M Shaleh Ardiansyah (19), warga Se-

rongga sedang mengunjungi rumah teman lama mereka, Jumarda warga Desa Mattone. Penyergapan itu tidak lepas dari informasi warga yang saat itu mendapatkan tawaran sepeda motor jenis Satria F dengan harga miring. Dari info itu, petugas bergerak cepat dan berhasil menemukan keempat pelaku yang saat itu sedang mengunjungi rumah Jumarda di Desa Mattone. Pencurian yang dilakukan Ferry Cs itu sendiri dilakukan di kawasan Siring Pantai Pagatan. Kebetulan saat itu di sekitar tempat mereka berkum-

pul ada hajatan pengantinan di mana banyak kendaraan diparkir. Sebelum beraksi, Ferry sempat makan dengan mengaku sebagai kerabat pangantin. Saat itu Fery mengincar sepeda motor yang tak berkunci stang dan saat menemukannya langsung menarik kabel dan membawanya kabur. Kasubag Humas Polres Tanbu AKP Ana Setiani mengakui penangkapan pelaku curanmor tersebut. “Keempat pelaku saat ini sedang dimintai keterangan oleh anggota,” katanya. (wnd)

Petani Kunyit Terancam Gagal Panen PELAIHARI, BPOST - Hamparan persawahan di Desa Kunyit Kecamatan Bajuin, Tanahlaut kini berubah laksana lautan. Sebagian tanaman padi setempat pun tenggelam karenanya. “Kurang lebih lima hektare yang tenggelam sejak tiga hari lalu. Baru saja ditanam dua mingguan lalu,” sebut Kades Kunyit M Abduh, Kamis (29/12). Tanaman padi itu tenggelam total, sama sekali tak terlihat batangnya. Di antaranya termasuk sawah Abduh seluas 32 borong (1 ha=35 borong) yang juga baru saja ditanaminya. Jika air tak segera surut, tanaman padi itu kemungkinan besar bakal mati. Abduh mengatakan dalam keadaan tergenang, tanaman padi yang baru ditanam hanya bertahan paling

lama sepekan. Sementara hingga Kamis kemarin cuaca belum begitu membaik. Meski cenderung terang, namun langit masih terus mendung dan sesekali gerimis. Hamparan sawah di Kunyit yang berada tak jauh dari gedung SD tersebut memang terletak di dataran rendah (guntung). Tiap puncak penghujan, persawahan itu selalu terluapi air bah. Sebaliknya pada musim kemarau kering kerontang dan berubah menjadi ladang penggembalaan ternak sapi. Tak cuma warga Kunyit yang memiliki sawah di kawasan guntung itu. Di antaranya adalah petani warga Kelurahan Pabahanan. Saat ini baru sebagian kecil petani yang menanami sa-

BANJARMASIN POST GROUP/IDDA ROYANI

TERENDAM - Inilah kawasan sawah di Desa Kunyit, Kecamatan Bajuin, Tanahlaut yang terendam banjir, Kamis (29/12).

wahnya. Sebagian besar akan menanaminya Januari-Februari depan. “Yang sudah tanam saat ini umumnya tanam padi lokal jenis siam. Kalau yang tanam padi unggul rata-rata Fabruari nanti,” ucap Edy, petani Pabahanan yang memiliki sawah di Kunyit. Edy sedang mengarit batang jagung saat ditemui, Kamis kemarin. Ia juga belum menanami sawahnya di Kunyit karena telah memperkirakan Desember curah hujan bakal meninggi. “Saya Februari nanti tanam. Biasanya bulan Februari hujan sudah tak banyak lagi,” ucap Edy. Warga RT 8 Pabahanan ini mengaku tak terkejut melihat luapan air hujan menenggelamkan persawahan di Kunyit. Pasalnya hampir tiap tahun pada puncak penghujan hal serupa terjadi. “Memang lokasinya rendah Pak, jadi rawan tergenang,” ucap Edy. Keinginan petani Kunyit agar sungai setempat dikeruk tuntas gayung bersambut dengan program Dinas PU Tala. “Itu memang sudah kami pikirkan sejak tahun kemarin. Tahun depan akan kami selesaikan pengerukannya, anggarannya Rp 2 miliar,” ucap Kabid Pengairan Dinas PU Tala D Heru Purwanto. (roy)

Muzakir Pamit Jalan-jalan BATULICIN, BPOST - Keheningan Desa Tungkaran Pangeran, Tanahbumbu tiba-tiba berubah ribut. Warga menemukan tubuh tak bernyawa berlumuran darah tergelak, Kamis (29/12) pukul 06.30 Wita. Apalagi bagian tubuh korban yang diketahui bernama Ahmad Muzakir (17) warga Serongga ini masih tertancap belati. Di bagian punggung pemudaputus sekolah ini juga ditemukan lukas bekas tusukan. Berdasarkan informasi yang dapat dihimpun diduga kuat Ahmad Muzakir tewas di tangan seterunya. Pasalnya, barang-barang berharga milik korban masih berada di lokasi kejadian. Beberapa barang berharga milik korban seperti sepeda motor Satria F dan handphone. Kapolres Tanbu AKBP Winarto melalui Kasubag Humas Polres Tanbu AKP Ana Setiani mengatakan, Muzakir diduga dibunuh seteru-

3012/B26

nya. “Kita masih melakukan lidik terkait motif serta pelakunya. Jasad Muzakir langsung dievakuasi ke RSUD Amanah Husada, Tanahbumbu,” kata Ana. Orangtua Ahmad Muzakir, Nurbana terkejut bukan kepalangan mengetahui buah hatinya ditemukan sudah tak bernyawa. Mayat anaknya ditemukan di Simpang Empat Batulicin yang sangat jauh dari kediamannya. Menurut Nurbana, putranya pamit hendak jalan-jalan sehari sebelum penemuan jasadnya, Rabu (28/12) sekitar pukul 17.00 Wita. Saat itu Ahmad Muzakir hanya pamit jalan tanpa memberitahukan tujuannya. Nurbana mengatakan, Muzakir sepengetahuannya tak pernah jalan-jalan sejauh itu. “Malam itu sekitar pukul 22.00 Wita, kita coba menghubunginya, tapi HP-nya tidak aktif,” ujarnya. (wnd)

BANJARMASIN POST GROUP/DONNY SOPHANDI

CUKUR - Seorang pemuda mencukur rambut temannya di depan rumah mereka yang kebanjiran, Kamis (29/12). Cuaca ekstrem diperkirakan mengancam Kabupaten Kotabaru, Tanahbumbu dan Tanahlaut beberapa hari ke depan.

Radiman Selalu Bawa Stempel ■ Kades Pondok Labu Tak Punya Kantor KOTABARU, BPOST - Derita warga Desa Pondok Labu, Kecamatan Pamukan Selatan, ternyata tak hanya sebatas diabaikan. Warga perbatasan dengan Kabupaten Paser, Kaltim ini ternyata juga minim fasilitas. Tak hanya kurangnya pembangunan sarana dan prasarana berupa infrastruktur jalan, warga desa yang berjumlah 772 KK ini juga tak punya kantor desa. Di desa ini hanya ada balai yang dimanfaatkan untuk kegiatan Badan Pemerintahan Desa (BPD) dan LPM, serta kegiatan desa lainnya. Celakanya lagi, warga sekitar tak pernah menikmati listrik PLN. “Kecuali warga yang memiliki mesin genset, baru bisa menikmati penerangan,” ungkap Kepala Desa Pondok Labu, Radiman ketika dihubungi BPost melalui telepon selularnya, Kamis (29/12). Menurutnya, meski pemerintah daerah membantu membangun dua kelas untuk SDN 1 Pondok Labu, hal itu dirasa belum memadai dibanding sekolah di desa tetangga yang masuk wilayah Kabupaten Paser. Sekolah itu pun tidak ada ruang (kantor) untuk guru. “Seperti inilah keadaan desa kami yang minim pembangunan. Kita telah berupaya

mengusulkan melalui Musranbang tapi tidak pernah direalisasikan,” ujarnya. Akibat ketiadaan bangunan pemerintah desa, ia terpaksa melayani warganya di sembarang tempat. Bisa di jalan, di rumahnya, di rumah warga atau di tempat lain saat warga membutuhkan. “Jadi kalau kemana-mana, saya terpaksa harus membawa stempel. Termasuk memberi tanda tangan berkas untuk keperluan warga, terpaksa dilakukan di jalan,” ucap Radiman. Ia juga mengakui, minimnya fasilitas di desa itu, membuat sebagian warganya memilih pindah ke desa tetangga. Ia memaklumi karena warga itu ingin merasakan fasilitas yang jauh lebih layak dari desa asal mereka, Pondok Labu. Seorang tokoh masyarakat, Yunus mengatakan, warganya sudah lama tidak mendapat sentuhan perhatian dan pembangunan dari Pemkab Kotabaru. Sehingga tak heran

banyak warga Pondok Labu melakukan eksodus ke Kabupaten Paser, Kaltim. Bagian Humas Setda Kotabaru, Pebriyanta Sitepu mengakui kondisi miris di Desa Pondok Labu itu. Pebri juga mengakui kades setempat selalu membekali diri dengan stempel untuk memberikan pelayanan, karena tidak punya kantor desa. “Benar, setelah kita kum-

pulkan keterangan termsuk keterangan kepala desa, memang kondisinya seperti itu,” ujarnya. Meski demikian, ia belum bisa memberikan penjelasan lebih rinci, dengan alasan belum bisa mengontak instansi teknis (Bappeda). “Jadi apa upaya Pemkab, saya belum tahu. Tetapi kondisi ini akan kita sampaikan ke instansi teknis,” janjinya. (sah)

Kota Terpadu Mandiri MENYIKAPI ketidakpedulian Pemkab Kotabaru pada warga di desa Pondok Labu yang mendambakan pembangunan mendapat perhatian Ketua DPRD Kotabaru, Alfidri Supian Noor. Ia berjanji segera membahasnya bersama Pemkab Kotabaru, terutama menghidupkan rencana menjadikan daerah perbatasan itu sebagai sebagai Kota Terpadu Mandiri (KTM). “Ya kita akan membahasnya dengan instansi terkait dan Pemkab Kotabaru. Menanyakan, sejauh mana rencana KTM dan segeranya akan kita laksanakan. Karena sudah terlalu lama berlarut-larut rencana itu,” ujar Alfidri. Apalagi sebagian warga tinggal di perbatasan itu sudah pindah ke Kabupaten Paser karena kurangnya perhatian. Alfidri menyebutkan, mandeknya rencana menjadikan daerah perbatasan sebagai KTM lantaran terkendala lahan. “Kendalanya cuma itu, makanya akan kita perjelas lagi,” ucapnya. (sah)


27 Banjar Satelit

Banjarmasin Post JUMAT 30 DESEMBER 2011

300 Gram Emas Abu Raib ■ Toko di Blok Niaga Kebobolan MARTAPURA, BPOST - Pedagang di Pasar Martapura, khususnya pedagang emas di Blok Niaga, geger. Pasalnya, Toko Emas Banyuwangi di Blok B Nomor 9 dibobol maling dan sebanyak 300 gram emas di etalase raib, Kamis (29/12). Pencurian diperkirakan terjadi pada toko yang lain. Kamis (29/12) dinihari dan baru dike“Tak ada firasat apa-apa sebelum tahui sekitar pukul 07.00 Wita. kejadian ini. Saya pertama kali tahu Awalnya, Anggi (23) dan Aman (35) setelah dihubungi penjaga toko,” ujar kaget ketika membuka gerai toko Abu yang beralamat di Jalan Pentempatnya bekerja, Kamis (29/12) didikan V, Martapura itu. sekitar pukul 07.00 Wita. Dua pria yang Disinggung mengenai emas yang bekerja pada toko emas Banyuwangi hilang, saat itu dia masih belum mengitu mendapati beberapa etalase tempat hitung seluruhnya. “Untuk sementara memajang emas terbuka. yang diketahui hilang adalah gelang Selain itu, bagian plafon toko itu juga keroncong seberat 50 gram, sejumlah jebol. Begitu melihat, kalung dan cincin,” ungmereka langsung berkap dia. “Kemungkinan keyakinan bahwa toko Kasatreskrim Polres emas tempatnya beBanjar, AKP Wildan Alperampok masuk kerja itu telah disatroni bert mengatakan akan lewan lubang kawanan maling. terus mendalami kasus ventilasi yang “Saya langsung pembobolan toko emas memberitahu bos dijebol. Kemudian ini. bahwa toko telah di“Kemungkinan pemereka masuk dan rampok masuki maling,” ujar masuk lewan turun ke bawah Anggi saat ditemui. lubang ventilasi yang Pemuda yang saat dengan menjebol dijebol. Kemudian meitu mengenakan jaket reka masuk dan turun plafon juga ” merah itu masih terke bawah dengan menlihat bingung dengan jebol plafon juga. Kami AKP WILDAN ALBERT kejadian yang menimduga pelaku lebih dari Kasatreskrim Polres pa tempatnya bekerja. dua orang,” katanya Banjar “Pertama kali dasaat ditemui di ruang tang, saya sudah curiga kok ventilasi kerja. yang ada di atas toko ada lubang. PadaDari hasil oleh TKP, pihaknya sudah hal biasanya tidak,” ungkap dia. mendapati obeng yang digunakan Begitu mendapat kabar, pemilik Toko pelaku dan sejumlah sidik jari di tempat Emas Banyuwangi, Abu Saif (40), langkejadian. “Ini akan kita kembangkan sung meluncur ke tokonya. Ketika terus,” ucap dia. sampai, ia hanya bisa terdiam melihat Dari kejadian itu, lanjut dia, pemilik petugas Satreskrim melakukan olah toko kehilangan sejumlah kalung, TKP di toko yang sudah diobok-obok gelang dan cincin emas seberat 300 oleh maling itu. gram yang berada di etalase. Sedangkan Ditemani sang istri, Rusdah (37), pria brangkas tempat menyimpan emas tambun itu terlihat mengamati seisi masih utuh. tokonya. Sesekali ia keluar toko dan “Itu emas Singapura. Total kerugian terlibat perbincangan dengan pemilik ditaksir sekitar Rp 65 juta,” ungkap dia. (nic)

GRAFIS\IVANOV FOTO BANJARMASIN POST GROUP/RENDY NICKO

Pedagang Percaya Wakar PEMBOBOLAN yang terjad di Toko Emas Banyuwangi ini menurut Perusahaan Daerah Pasar Bauntung Batuah (PD PBB), baru kali pertama terjadi dalam setahun ini. Mengenai pengamanan di sekitar Pasar Batuah, Direktur PD PBB, Warsiat, mengatakan itu dilakukan secara swadaya oleh para pedagang dan pemilik toko.

Syafrin Minta Tambahan Alat MARTAPURA, BPOST - Waswas yang dirasakan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Banjar akhirnya teratasi. Pembuatan kartu tanda penduduk (KTP) elektronik atau eKTP yang sedianya berakhir pada Desember 2011, diperpanjang hingga 30 April 2012. Ini seiring terbitnya Surat Edaran Menteri Dalam Negeri Nomor 471.13/5079/SJ. Surat tersebut berlaku di 197 kabupaten dan kota di seluruh Indonesia. Salah satunya Kabupaten Banjar. “Adanya perpanjangan waktu ini, kita optimistis bisa merekam seluruh penduduk wajik KTP yang ada di Kabupaten Banjar. Dalam waktu 2,5 bulan, kami sudah berhasil merekam sebanyak 40 persen dari jumlah masya-

rakat wajib KTP di sini,” ujar Kadisdukcapil Banjar, Safri Noor kepada BPost, Rabu (28/ 12). Terhitung 23 Desember 2011, ungkap dia, data yang berhasil direkam sebanyak 172.258 masyarakat wajib KTP. Sedangkan jumlah penduduk Kabupaten Banjar adalah 458.361 wajib KTP. Meski diberi waktu tambahan, Disdukcapil Banjar malah meminta pemerataan jumlah alat. Melihat kondisi geografis dan jumlah penduduk di masing-masing kecamatan, seharusnya alat yang diberikan konsorsium bisa lebih banyak. “Kita dapat tambahan alat statis sebanyak empat set dari. Jika melihat jumlah penduduk, seharusnya kami dapat sembilan alat statis,” ujar mantan Sekretais DPRD Banjar itu.

Dijelaskannya, dalam pedoman teknis yang ada tiap kecamatan yang jumlah wajib KTP di atas 30 ribu mendapat pinjaman alat statis. Pun juga berlaku pada kelipatan 15 ribu wajib KTP. Humas Kemendagri, Reydonnyzar Moenek menegaskan, keluarnya surat edaran itu merupakan jawaban dari permintaan beberapa daerah yang meminta agar ada perpanjangan waktu. “Ini semua untuk efektifitas pelayanan program KTP elektronik di 197 kabupaten dan kota itu,” kata dia. Sampai 28 Desember 2011, lanjut dia, data yang sudah terekam di Kemendagri sebanyak 31 juta wajib KTP. Dan pada April 2012 mendatang, pihaknya menargetkan sebanyak 67 juta wajib KTP mampu direkam. (nic)

“Mereka memilih untuk menggaji wakar dari luar. Kami sudah berkomunikasi agar pengamanan kita kelola, tapi para pedagang lebih memilih untuk menyewa wakar,” kata dia. Dia mengatakan, untuk pengamanan itu memang sudah ada yang menangani di masing-masing blok dan pedagang memberdayakan orang dari luar untuk

menjaga toko-toko mereka. Ke depan pihaknya akan berkomunikasi lagi dengan pedagang agar keamanannya lebih kita tata. “Pengamanan swadaya itu juga berlaku di CBS. Dalam setahun terakhir di CBS saya tahu ada dua kejadian serupa. Tapi itu sudah lama. Kalau untuk Pasar Martapura, rasanya baru kali ini,” ungkap dia. (nic)

Petugas SPBU ‘Nganggur’ ■ Mesin Dipasang Garis Polisi BANJARBARU, BPOST - Belasan anggota Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) merazia sejumlah SPBU di Kota Banjarbaru. Alhasil, SPBU AKR yang melayani penjualan solar bersubsidi dan juga industri ini terindikasi melayani langsiran. Petugas langsung memasang garis polisi pada mesin penjualan bahan bakar solar di SPBU itu. Tak pelak, penjualan solar di SPBU setempat pun terhenti. Suasana SPBU AKR yang biasa ramai antrean truk pun mendadak sepi. Sejumlah operator SPBU AKR hanya bisa duduk di kantor SPBU setempat. Informasi diperoleh, anggota Polda diterjunkan ke sejumlah SPBU di Kota Banjarbaru, Kamis (29/12) menindaklanjuti dugaan berlang-

sungnya praktik langsiran solar bersubsidi yang dilarikan pertambangan. Satu sasaran adalah SPBU AKR di Kelurahan Bangkal. Polisi langsung melakukan pengecekan terhadap sejumlah sopir yang tengah mengantri di luar SPBU. Tak lama kemudian, polisi pun langsung memasang policeline di SPBU setempat. “Kita pasang police line di SPBU anda. Jangan dilepas, police line ini dilindungi undang undang,” ungkap polisi mewanti-wanti petugas SPBU. Hingga siang pukul 14.30 wita, garis polisi itu masih terpasang di mesin SPBU AKR. Petugas operator, tampaknya tidak berani melanggar garis policeline yang ditetapkan polisi. Mereka pun, hanya bisa

duduk termangu tanpa bisa melakukan tugas sehari-hari yang biasa mereka kerjakan. Manager SPBU AKR, Ratno Timur yang dikonfirmasi mengaku bingung dengan tindakan polisi memasang garis polisi di mesin SPBU mereka tanpa menjelaskan kesalahan yang mereka lakukan. Indikasi pihaknya melakukan pelanggaran juga tidak ada penjelasan. Tadi, petugas hanya memeriksa antrian truk diluar SPBU bukan antrian truk yang sudah mengisi atau hendak mengisi solar di dalam SPBU setempat. “Makanya, kami juga bingung. Apa kesalahan kami. Polisi, begitu saja pasang police line. Tidak ada penjelasan, apa kesalahan kami. Kalau se-

perti ini, kami yang bingung mau bekerja mesin dipolice line. Bagaimana besok, soalnya ini menyangkut usaha yang kami jalankan,” ujar dia. Dia menepis dugaan SPBU mereka melayani langsiran. Selama ini, untuk solar bersubsidi mereka melakukan penjatahan pembelian solar. Untuk truk, diberikan jatah pembelian sebesar Rp300 ribu. Sedangkan untuk mobil biasa, pihaknya menjatah pembelian sebesar Rp200 ribu. “Jatah pembelian solar sebesar itu, bebernya, hanya berlaku satu kali dalam sehari. Tidak bisa dua kali, karena komputer di dalam mesin mereka yang mencatat nomor plat mobil yang melakukan pembelian akan menolak,” ujar dia. (wid)

3012/B27


28

Tribun

Banjarmasin Post

Borneo

JUMAT 30 DESEMBER 2011/ 5 SAFAR 1433 H

www.banjarmasinpost.co.id

Palangkaraya

Balangan

PKK Gelar Rakon SEBANYAK 75 anggota PKK Kota Palangkaraya menggelar rapat konsultasi di rumah jabatan Wali Kota Palangkaraya, Kamis (29/12). Ketua Pokja II, Masriah mengatakan, rapat PKK lima kecamatan itu dipimpin Ketua Tim PKK Kota Palangkaraya, Hj Norlaina Riban Satia. “Dalam menyusun program kami sinergikan dengan program pemerintah kota dan mitra kerja,” kata Masriah, yang juga Ketua Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia (IKWI) Cabang Kalteng itu. (sut)

Tanahlaut

Petani Terima Bibit MUSIM penghujan akhir tahun ini mulai dimanfaatkan sebagian petani Balangan untuk menanam padi. Penanaman dilakukan juga berbarengan dengan pemberian bantuan bibit padi. Kepala Dinas Pertanian, Perikanan dan Peternakan dan Holtikultura Balangan Ruskariadi mengatakan diharapkan musim tanam tahun ini akan lebih baik dari sebelumnya. “Seperti tahun tahun sebelumnya kita targetkan peningkatan luas tanam lima persen,” katanya. (ril)

Tabalong

Halaman Kejari Kebanjiran

TNI Bedah Sekolah

TINGGINYA intensitas hujan menyebabkan beberapa tempat di Kota Pelaihari tergenang, termasuk halaman kantor Kejari Pelaihari. Pantauan Kamis (29/12) siang, genangan mulai menyusut, tapi masih tersisa 1-3 centimeter. “Wah, kok tergenang begini ya,” ucap warga yang datang ke Kejari Pelaihari. Halaman belakang itu sebelumnya digunakan untuk meletakkan barang bukti perkara berupa kendaraan roda dua. (roy)

KODIM 1008 Tanjung memulai program bedah sekolah di SDN 1 Tamiyang, Kecamatan Tanta, Tabalong, Rabu (29/12) pagi. Program pertama di Kalsel itu dibuka langsung Danrem 101 Antasari Kolonel Inf Komaruddin, dihadiri Bupati Tabalong, H Rachman Ramsyi. “Kita mengetahui bersama dari media lokal, ternyata di Kalsel banyak ruang kelas yang rusak. Karena itulah kita canangkan program ini,” kata Danrem. (dny)

Tidur dan Masak di Dipan ■ 93 Desa di Banjar Terendam MARTAPURA, BPOST - Pasangan suami istri, Guru Harun (50) dan Jamilah (41) hanya bisa berdiam di atas dipan berukuran 4x1,5 meter di dalam rumahnya. Selain untuk tidur, dipan itu juga untuk memasak. Sejak delapan tahun lalu, Guru Harun hanya bisa duduk di dipan tersebut. Karena terserang stroke, pria yang dulunya mengajar di Madrasah di Desa Tambak Baru, Kecamatan Martapura Kota itu menghabiskan sebagian besar hidupnya di atas dipan itu. Terlebih setelah rumahnya yang ada di Jalan Mufakat RT 1 RW 1 Nomor 9 Desa Tambak Baru terendam air setinggi lutut orang dewasa. Praktis, dirinya hanya bisa duduk manis. Selama ini, istri dan dua orang anaknya yang setia melayaninya. “Hanya bisa di atas dipan ini saja. Memasak pun juga dari atas dipan,” ujar Jamilah sembari sibuk membuat masakan untuk suami dan kedua anaknya yang belum pulang dari sekolah. Hujan yang terjadi sehari semalam pada Rabu (27/12) lusa lalu, membuat seisi rumahnya tergenang air yang berasal dari Sungai Martapura. Genangan itu juga terjadi pada hampir sebagian besar Desa Tambakbaru yang terdiri dari empat RT. Pasangan Ibrahim (52) dan Trintan (47) juga bernasib sama. Seluruh ruangan rumahnya terendam air. Bahkan, tempat tidur satu-satunya pun turut terendam. Karena itu, ia pun berinisiatif untuk membuat semacam apar-apar dari batang pisang dan potongan bambu yang nantinya digunakan sebagai tempat istirahat. “Ini buat tidur mas. Rencananya dibuat agak tinggi, takutnya air tambah naik,” ucapnya. Pembakal Desa Tambakbaru, Zainal Ariffin mengatakan, seluruh rumah di daerahnya berjumlah 102 buah sudah terendam. “Untuk RT 1 ada 39 rumah, RT 2 dan 3 ada 64 rumah, sedangkan RT 4 ada 15 rumah yang terendam,” kata Zainal merinci. Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, kata dia, genangan kali ini lebih tinggi. “Hujan sehari sudah langsung naik

3012/B28

“Hanya bisa di atas dipan ini saja. Memasak pun juga dari atas dipan” JAMILAH Warga

airnya,” terang Zainal. Camat Martapura Kota, Fahri mengatakan, 20 desa di daerahnya mulai terendam. Namun, genangan air itu paling dalam hanya setinggi paha orang dewasa. “Masih relatif

aman meski air sudah banyak yang masuk rumah warga. Mereka masih bisa beraktivitas seperti biasa,” katanya. “Paling dalam ada di Tanjung Rema Darat, tapi yang di bagian dalam,” ucapnya. Apakah sudah ada laporan warga yang dievakuasi? Fahri menegaskan belum akan dilakukan langkah tersebut. “Masih relatif aman. Bahkan mulai surut di beberapa titik. Tapi kita tetap mewaspadai jika terjadi hujan lagi,” ucapnya. Dari catatan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banjar, lima kecamatan terendam air. Daerah itu termasuk delapan kecamatan yang berpotensi tinggi terjadinya banjir. Kelima kecamatan itu adalah, Astambul, Martapura Kota, Martapura Timur, Martapura Barat dan Sungaitabuk. “Setidaknya ada 93 desa di lima kecamatan itu yang sudah terendam. Tinggi air rata-rata selutut, tapi rumah warga masih layak huni, jadi belum perlu evakuasi,” ujar Kasi Penanggulangan Bencana BPBD Banjar, Murjani. (nic)

BANJARMASIN POST GROUP/DONNY SOPHANDI

MEMASAK - Jamilah (50) terpaksa memasak di atas dipan karena seluruh lantai rumahnya terendam banjir, Kamis (29/12). Lima kecamatan di Kabupaten Banjar kemarin terendam akibat hujan deras selama dua hari.

Desa Terendam di Martapura ❍ Desa Tambak Baru ❍ Bincaumuara ❍ Jawalaut ❍ Tunggul Irang Ilir ❍ Bincau ❍ Sungaisipai ❍ Pesayangan

❍ Tambak Baru Ulu ❍ Tanjungrema ❍ Murungkenanga ❍ Tunggulirang ❍ Murung Keraton ❍ Kelurahan Jawa

❍ Tambak Baru Ilir ❍ Tanjung Rema Darat ❍ Tunggul Irang Ulu ❍ Labuantabu ❍ Pesayangan Barat ❍ Keraton

Kecamatan Terendam di Banjar ❍ ❍ ❍ ❍ ❍

Kecamatan Astambul 22 desa Martapura Timur 20 desa Martapura Barat 14 desa Martapura Kota 20 desa Sungaitabuk 17 desa

Warga Pumpung Mengungsi

BANJARMASIN POST GROUP/HARI WIDODO

TERENDAM - Idah keluar dari rumahnya yang terendam air hingga selutut, Kamis (29/12). Puluhan rumah di Desa Pumpung, Cempaka, Banjarbaru terendam bajir pada Kamis pagi.

HUJAN lebat yang turun sehari semalam baru dirasakan dampaknya kemarin pagi oleh warga di RT 31 Kampung Pumpung Kelurahan Sungai Tiung, Kecamatan Cempaka Kota Banjarbaru. Air tiba-tiba naik dan merendam belasan rumah warga di kawasan objek wisata pendulangan intan ini. Menyaksikan rendaman air yang tidak juga turun, sejumlah pendulang terpaksa membongkar tanggul penahan air di pendulangan mereka. Langkah ini, sedikit membuahkan hasil permukaan air di permukiman rumah penduduk sedikit surut. Seorang warga, Idah tampak sibuk membereskan perkakas rumahnya yang terendam di dalam rumahnya. Dia pun, mengangkut kayu dan tungku ke atas badan jalan yang tidak terendam karena rumahnya masih digenangi air setinggi lutut. “Tadi pagi airnya naik begitu cepat setinggi semeter. Saya sendiri, hanya bisa

menyelamatkan televisi. Sedangkan, tilam, pakaian basah semua di dalam lemari tidak sempat diangkut keluar,” ungkap Idah. Menurutnya, sejak pagi ia masih belum bisa memasak karena kayu di rumahnya basah. Ia terpaksa membeli satu ikat kayu bakar untuk memasak, sedangkan anak-anaknya terpaksa makan di luar. “Susah masak kalau kondisinya basah seperti ini. Sementara, ya beli di luar,”ujar Idah. Warga lainnya, Arsani mengaku, sekitar pukul 05.45 Wita, air mendadak naik hingga ketinggian satu meter. Padahal, anak-anak sedang berbaring tertidur. Mereka segera membangunkan anakanak dan mengungsikan ke rumah sanak keluarga di kampung setempat. Saat ini, air sudah mulai surut tetapi masih merendam rumahnya setinggi lutut. Dia khawatir, air akan kembali naik

karena melihat cuaca di langit terlihat mendung. Bila hujan lagi, bisa dipastikan air akan naik lagi. “Di daerah kami ini menjadi tempat limpasan aliran air dari atas. Kalau terendam pasti lama waktunya. Makanya, kami khawatir bila hujan turun lagi air akan naik lagi,” ungkapnya. Senada juga diungkapkan Aini, air naik pada saat subuh setinggi pinggang. Saat itu, ia tengah mempersiapkan batu perhiasan. Menyaksikan air naik, ia segera membangunkan anak-anak dan membawa ke rumah saudara yang letaknya lebih tinggi. Sampai sekarang, air masih merendam rumah yang ditempatinya. Karena rumah dalam keadaan basah, istrinya pun tidak bisa memasak. Sementara, bantuan memang masih belum ada mereka terima dari pemerintah. “Biasanya dalam situasi seperti ini ada bantuan makanan. Paling tidak mie lah,” ujarnya. (wid)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.