Radar Manado

Page 1

THE POLITICAL NEWS LEADER

Radar Manado Selalu Ada yang Beda

Harga Eceran

Rp. 2.000

SENIN, 18 FEBRUARI 2013

Bencana Terburuk Di Manado 11 Warga Meninggal, 16 Lokasi Pemukiman Terendam Banjir Ribuan Warga Mengungsi

FOTO-FOTO: RIAN/RM

PORAK-PORANDA: Bencana alam banjir dan longsor yang terjadi kemarin membawa duka yang mendalam bagi warga. Sedikitnya 14 sesuai data terakhir BPBD Sulut warga dinyatakan meninggal korban tanah longsor. Foto Atas : Korban longsor di Handayani divakuasi warga. Foto Bawah: Rumah mewah tipe Edenbridge di Citra Land hanya hancur diterjang tanah longsor. Foto Kanan Korban Rafda dan Leidy Oroh yang tertimpa reruntuhan rumah mereka. Foto Kanan Atas: Mobil yang diparkir di depan Gereja Kalam Kudus yang berhasil diangkat tim SAR dan BPBD Sulut.

MANADO—Duka kembali menyelimuti Kota Manado. Musibah banjir dan tanah longsor yang terjadi Minggu (17/2) kemarin, menelan sekira 11 korban jiwa. Rata-rata korban akibat tanah longsor di beberapa lokasi. Dari data yang dirangkum Radar Manado sampai sore kemarin,

Dua Rumah Elite Hancur Diterjang Longsor

“Saya Sudah Sangat Lelah” MANADO - Saya sudah lelah.Itulah kalimat terakhir yang dikatakan oleh Rafda Oroh, pemilik rumah tipe Edenbrige berkode EB8/2, sebelum menghembuskan nafasnya terakhir. Meski dengan nada terbata-bata ,kalimat ini dikatakan Rafda, saat Wakil Gubernur Sulut Djouhari Kansil, memantau lokasi bencana di perumahan elite Citra Land, kemarin. Dalam kejadian ini dua buah rumah tipe Edenbridge bagian belakangnya hancur dihantam longsoran

tanah. Rafda Oroh (20) dan Leidy Oroh (20) ikut tewas tertimbun puing rumah mereka yang hancur. Saat itu juga tim SAR dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sulut bersama aparat TNI AD berupaya untuk mengevakuasi korban. Rafda yang ditemukan lebih dulu sempat diberikan pertolongan darurat oleh tim SAR karena masih hidup. Baca “Saya... hal 13

korban terbanyak di kawasan perumahan elite Citraland Winangun. Di areal perumahan Edenbridge, dilaporkan 6 orang tertimbun. Namun sampai berita ini diturunkan, baru 3 korban yang ditemukan dan teridentifikasi bernama Lady Oroh, Baca Bencana... hal 13

Banteng Cacat Jual Mahal Gantung Antik–Tatong KOTAMOBAGU – Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) sepertinya mulai jual mahal. Ketika diperebutkan oleh Golkar dan PAN untuk bersama-sama

membangun koalisi di pemilihan walikota (Pilwako) Kota Kotamobagu, kini Banteng mulai berulah. Nasib calon papan satu G o l k a r, D r s D j e l a n t i k

Mokodompit yang sudah ikut Fit and Propert Test di kantor DPP digantung. Begitu juga dengan PAN. Partai berlambang matahari ini, akan mengusung ketua DPW PAN Sulut, Tatong Bara. Keduanya, harus saling sikut di DPP han-

ya untuk mendapatkan tanda tangan dari Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarno Putri. Ketua PAN KK, Begie Ch Gobel kepada media alasan Baca Banteng... hal 13

Tower 103 Sudah Berdiri

Januwarnoso: Bekerja Cepat dan Berkualitas R A N O YA P O - Ti m Emergency Recovery System (ERS) dan Pekerjaan Dalam Keadaan Bertegangan (PDKB) yang diterjunkan PLN Suluttenggo untuk merehabilitasi jaringan Lopana-Otam yang rusak karena bencana alam kini sudah masuk pada tahapan finishing. Tower 103 yang roboh karena meluapnya air sungai Ranoyapo, kini sudah berdiri . Genaral Manager PT PLN Suluttenggo Januwarsono yang ikut turun langsung ke

Alamat: Manado Post Center, Manado Town Square Blok B 14/15 Telp. (0431) 855558, Fax. (0431) 860398

lokasi pembangunan tower baru, terus memberikan support yang tinggi kepada tim ERS dan PDKB yang bekerja tanpa henti meski dalam kondisi cuaca hujan. Hal ini dibuktikan dengan seminggu sudah pekerjaan rehabilitasi dilakukan dan tower 103 penyangga jaringan sudah berdiri tegak. Pekerjaan yang dijawadwalkan akan memakan waktu sebulan untuk rehabilitasi, bisa dikerjakan dalam waktu seminggu. “Kami bekerja keras menyelesaikan peker-

jaan ini dengan cepat. Dan ternyata usaha kami tidak sia-sia,” kata Manager Transmisi dan Distribusi, Trino Erwin. Dibawah guyuran hujan deras dan suhu udara yang dingin, Januwarsono nekad menerobos hujan deras hanya untuk memberi Baca Januwarsono... hal 13 REAKSI CEPAT: Tim ERS dan PDKB yang bekerja ekstra menyelesaikan pekerjaan rehabilitasi Tower 103.

www.radarmanado.com email: radar_manado@yahoo.com

Wartawan Radar Manado Dilarang Menerima Uang atau Pemberian Dalam Bentuk Apapun Dari Sumber Berita


Senin, 18 Februari 2013

Karinda Bisa Depak Watung Bertarung di Tingkat Provinsi MANADO — Bergabungnya sejumlah politisi ke Partai Demokrat bakal menjadi saingan berat bagi kader yang sudah ada. Terlebih, politisi yang bergabung itu merupaka legislator yang sudah memiliki pendukung. Seperti James Karinda yang dipastikan bakal menjadi saingan berat Joudy Watung yang saat ini duduk sebagai legislator Deprov Sulut. Karinda sendiri merupakan politisi PDIP di Dekot Manado.

Dua politisi ini dipastikan bisa bersaing ketat. Pasalnya, di pemilu legislatif nanti, duaduanya bakal maju di tingkat provinsi dari dapil Kota Manado. Diatas kertas, keduanya memiliki konstituen yang nyaris sama. Kelebihannya, sebelum turun di Dekot Manado, James Karinda sudah pernah duduk di Deprov Sulut. Sedangkan Joudi Watung belum pernah. Terkait masuknya Karinda ke Demokrat, Watung seper-

Joudi Watung

James Karinda

tinya mulai berpikir ini bakal jadi saingan utama. Buktinya, Watung mulai ragu apakah akan menggunakan Demokrat sebagai kendaraan politiknya atau menggunakan partai lain. “Untuk pemilu depan saya masih pikir-pikir apakah mau lewat

Demokrat atau tidak,” ujarnya pekan lalu. Sebelumnya James Karinda yang diminta tanggapan soal ini tampak ‘malumalu’. “Saya belum memikirkan untuk bertarung di legislatif provinsi. Kita lihat saja nanti,” tukasnya. (rud)

Luntungan : Kami Buktikan Kami Tidak Opurtunis

Hendrik K Luntungan

MANADO - Partai Nasdem yang baru seumuran jagung retak ditempa prahara. Setelah salah satu pentolan pentingnya Harry Tanoe menyatakan hengkang karena menganggap Surya Paloh menyimpan ambisi pribadi terkait keinginan untuk menjadi ketua umum, kini tak

kurang dari beberapa ormas seperti; Garda Pemuda Nasdem, Baret Nasdem, Ormas bahkan Pangurus DPD di 11 DPD,yaitu : DKI, Jabar, Jatim, Sulsel, Sulut, Sulteng, Gorontalo dan Maluku. Bahkan DPD luar negeri seperti Singapura, Hongkong dan Korea Selatan juga beramai-ramai menyatakan mundur dari partai baru kontestan pemilu 2014 ini. Setelah mengadakan Konfrensi Pers pada kamis, tanggal 15 February 2013 di Jakarta, beberapa tokoh Nasdem Sulut kemudian mendapat konfrensi pers tandingan yang dilakukan DPW Nasdem Sulut pada keesokan harinya di Manado. Dalam konfrensi pers tandingan itu tampak

hadir beberapa pengurus provinsi, sepeti Meydi Sumerah, Fredy Roroe dan Gilbert Eman. Hendrik Kawilarang Luntungan salah satu tokoh yang ikut mundur dalam kepengurusan Nasdem Sulut dalam konfrensi pers di Taman Ismail Marzuki beberapa waktu mengatakan bahwa langkah bijak ini dilakukan bersama temantemannya karena melihat telah hilangnya arah perjuangan Nasdem yang sebenarnya dari partai ini. “Kami buktikan bahwa kami bukan tipe pemuda pemudi yang tidak memiliki ideologi dan tidak ingin dipandang sebagai Oportunis yang membodohi rakyat dengan tujuan akhir menjadi caleg,”

kata Hendrik Kawilarang Luntungan. Hendrik yang diwawancarai koran ini mengatakan bahwa ia dan teman-teman merasa Nasdem Sulut telah menyimpang dari arah perjuangan. Sementara itu Daniel Sembel, pengamat politik pemerintahan dari Unsrat mengatakan bahwa sangat menyayangkan kisruh yang terjadi di Nasdem Sulut. ”Yang mundur adalah figurfigur potensial semisal Hendrik Luntungan yang memang sejak awal membangun Nasdem Sulut. Harusnya sebagai partai baru, Nasdem Sulut mampu mencari jalan pemecahan yang bermutu,” kata alumni pascasarjana UGM ini. (lla)

Banjir Jadi Bahan Introspeksi MANADO — Banjir yang melanda Kota Manado Minggu kemarin harus dijadikan bahan introspeksi masyarakat dan pemerintah kota. “Ini bencana sangat parah. Banyak tempat khususnya daerah DAS Tondano terendam banjir,” kata anggota Komisi IV Deprov Sulut H Ayub Ali. Ayub Ali Menurutnya, pemerintah harus segera melakukan pembenahan khususnya soal dranase. Sebab kalau tidak, banjir seperti ini akan terus terjadi setiap tahun. Pemerintah juga harus bersikap tegas dengan menegakkan Perda Sipadan Sungai yang didalamnya mengatur batas mendirikan di sipadan sungai adalah delapan meter. Artinya dalam jarak itu,

masyarakat tak boleh mendirikan bangunan. Ditekankan, bangunan yang dibangun sangat dekat dengan sungai bisa membuat fungsi sungai terganggu. “Sungai yang dulunya luas, makin sempit karena banyaknya bangunan yang dibangun dipinggir sungai. Ini yang harus ditertibkan pemerintah. Kalau tak boleh, jangan kasih izin,” tukasnya. Tak hanya itu, masyarakat juga harus sadar diri dengan tidak menempati lokasi yang tergolong rawan bencana. Minimal, kalau memang cuacanya sudah tak bersahabat, harusnya segera mengungsi dulu. “Jangan sudah kejadian baru sadar,” tukasnya. (rud)

Lukisan Mesra SBY dan Ani Muncul di Rapimnas

dokumen

MESRA: Lukisan SBY dan Ani Yudhoyono muncul di acara Rapimnas Partai Demokrat di Hotel Sahid Jakarta.

JAKARTA - Hotel bintang lima di Jalan Sudirman Jakarta yang dijadikan sebagai tempat pelaksanaan Rapat Pimpinan Nasional Partai Demokrat mendadak disemarakkan dengan bendera berlambang mercy dari partai itu. Dari gerbang masuk hingga ke dalam lantai dua hotel itu, warna biru bendera partai Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu cukup mencolok. Menariknya, di tengah maraknya bendera dan logo Partai Demokrat dalam hotel, ada sebuah lukisan yang di pajang di depan pintu masuk. Lukisan itu bergambar wajah

Presiden dan Ibu Negara Ani Yudhoyono, yang berdiri berhadapan. Keduanya tampak mesra dalam lukisan itu. Entah disengaja atau tidak, tetapi adanya lukisan itu mengundang perhatian semua orang yang lewat. Meski ada puluhan lukisan lain yang kemudian dipajang berderet di sisi lorong hotel, tetapi lukisan itu paling menarik mata. Sayangnya, Presiden yang melewati karpet merah di samping lukisan itu, tak sempat melihat lukisan mesranya bersama Ibu Negara. Lukisan yang berbeda dari lukisan formal yang sudah sering dilihat publik.

Bukan hanya keberadaan benda seni tersebut itu yang menarik. Beberapa wisatawan asal Jepang yang menginap di hotel itu tampaknya sedikit bingung dengan adanya ratusan politisi Demokrat yang berkumpul di hotel yang mereka tempati. Mereka menyempatkan diri menyimak kumpulan politisi Demokrat yang dikerumuni awak media massa. Tentunya dengan wajah keheranan. “Maklum biasanya di sini enggak seramai itu juga, jadi turisnya bingung mungkin ada banyak politisi dan media di sini,” ujar salah satu petugas hotel yang tak ingin disebut namanya. (jpnn/lla)

PKNU Gabung Gerindra, PPP Tak Galau JAKARTA - Sekretaris Jenderal Partai Persatuan Pembangunan (PPP) M. Romahurmuziy mengatakan pihaknya menghargai sikap Partai Kebangkitan Nadhlatul Ulama (PKNU) yang memilih bergabung dengan Partai Gerindra. Menurutnya, rencana penggabungan institusional PKNU dengan Partai Gerindra, Minggu (17/2) merupakan hak politik yang harus dihormati. Pria yang akrab dipanggil Romy ini mengungkapkan beberapa waktu lalu DPP PPP dan DPP PKNU telah melakukan pembicaraan serius ke arah penggabungan alamiah kedua partai di

seluruh tingkatan melalui jalur pencalegan. “PPP memahami, kader dan fungsionaris PKNU di seluruh tingkatan memiliki pemahaman yang paripurna tentang paham ahlussunnah wal jama”ah berikut kompatibilitas paham tsb diantara partaipartai politik peserta pemilu 2014,” papar Romahurmuziy, Minggu (17/2). Romy imenambahkan, pemahaman itulah yang lebih akan menuntun pilihan fungsionaris, kader, dan simpatisan PKNU dalam pemilu. Adapun langkah struktural pengurus dalam penggabungan, penyatuan alamiah, aliansi, dan lain sebagainya,

lebih merupakan langkah politis ketimbang strategis. “Karenanya PPP optimis kader-kader PKNU di grass root tetap memiliki kebebasan, termasuk memilih PPP, sebagaimana telah berlangsung di berbagai kabupaten/ kota dan provinsi untuk pencalegan ke depan,” jelasnya. Bagi PPP, institusi partai sebagai alat berhimpun tidak lebih penting dibandingkan dengan suara pemilih itu sendiri, dimana kedaulatan rakyat ditegakkan atasnya. “Dan kami yakin, pemilihpemilih partai ideologis seperti PPP dan PKNU, memiliki logika dan kalkulasinya sendiri,” pungkasnya. (jpnn/lla)


Mei Na Duo Ribao

Radar Manado

Senin, 18 Februari 2013

3

Waspada di Tahun Ular Air Bangun Spiritualitas Intim dengan Sang Pencipta RIAN/RM

SAMBUT CAP GO MEH: Umat Tri Dharma TITD Kwan Seng Ta Tie, Klenteng Kwan KOng Manado tengah menggelar upacara ritual Cia Sin. Nampak Hengki Wijaya saat sedang mempersiapkan berlangsungnya ritual tersebut. Adapun tiap malam ritual ini akan terus digelar tiap Klenteng hingga sehari jelang Cap Go Meh di 24 Februari mendatang.

CICI

Lahirnya Presiden Fenomenal Taipei

Akhirnya, Iven Imlek Sukses SEBAGAI satu di antara kordinator iven digelaran Amazing Year of Dragon. Feiby Putri Sukotjo mengungkapkan betapa senangnya iven yang diselenggarakan Generasi Muda Konghucu (Gemaku) Sulawesi Utara (Sulut) akhirnya dapat Feiby Putri Sukotjo berlangsung sukses dan meriah, akhir pekan kemarin di Manado Town Square (Mantos). “Senang sekali, iven yang telah kamu susun bisa berjalan sukses,” katanya. Menurutnya lagi, terlebih penting dari sukses digelarnya iven tersebut adalah karena acara ini merupakan bagian dalam menyemarakan Imlek, sekaligus memperkenalkan beberapa bagian tradisi dan budaya Tionghoa kepada warga masyarakat Manado. “Tentu, karena harapan dari iven ini adalah untuk menunjukan eksistensi budaya Tionghoa, khususnya kepada kalangan remaja dan pemuda, baik bagi warga etnis Tionghoa itu sendiri maupun warga Manado pada umumnya,” jelasnya. Disamping itu, dirinya pun optimis di tahun mendatang lagi iven seperti ini akan kembali dapat digelar. “Pasti tentunya. Mudah-mudahan di tahun mendatang, ivennya dapat lebih semakarak dan lebih ramai lagi,” tuturnya.(nal)

KING THIAN KONG

Sembahyang Tuhan, Doakan Manado

Chen Shui-Bian

18 Februari 1951 atau 63 tahun lalu. Presiden Republik China antara tahun 2000-2008 ini dilahirkan. Dialah Chen Shui-bian, yang lahir di Desa Hsichuang, Kecamatan Kuantien, Kabupaten Tainan, Taiwan. Latar belakang keluarganya bukanlah dari kalangan orang kaya, namun karena kecerdasannya. A Bian selalu meraih juara ditingkat kabupaten maupun nasional. Tahun 1980, tanpa pengalaman membela perkara di pengadilan, A-bian menjadi pengacara untuk kasus politik. Setahun kemudian, ia menang dalam pemilihan umum sebagai anggota Dewan Kota Taipei. Tahun 1989, A-bian terpilih sebagai anggota Parlemen. Tahun 1994, Abian terpilih sebagai salah satu dari “Global 100” pemimpin milenium baru. Setahun kemudian, ia meninggalkan Parlemen dan terpilih sebagai Walikota Kota Taipei yang terpopuler. Selama menjadi wali kota, pemerintahan A-bian ditandai berbagai kontroversi. Ia menutup industri seks di kota itu dan melarang berbagai bentuk perjudian dan hiburan-hiburan malam lain. Ia kemudian memenangi pemilu presiden tahun 2000. Ia menjadi presiden Taiwan pertama yang mampu menggulingkan partai Kuomintang (Partai penguasa Taiwan selama 55 tahun). 20 Mei 2000, Chen Shui-bian dan Annette Lu Hsiu-lien dilantik sebagai presiden dan wakil presiden Taiwan dalam suatu upacara di kantor kepresidenan di Taipei. Dia memerintah hingga 2008.(wik/nal)

Feng Shui ISTIMEWA

NAIKAN DOA: Umat Tri Dharma Klenteng Kwan kong saat melakukan upacara sembahyang.

SEMALAM, umat Tri Dharma (Buddha, Konghucu dan Dao/Tao) menggelar upacara sembahyang King Thian Kong atau sembahyang kepada Tuhan Yang Maha Esa. Selain sebagai agenda sembahyang utama bagi umat Tri Dharma. Sembahyang ini juga sekaligus merupakan rangkaian dalam menyambut datangnya puncak perayaan Tahun Baru Imlek, yakni Cap Go Meh. Adapun jalannya sembahyang ini berlangsung jelang pergantian hari, yakni mulai pukul 23.00 wita, semalam. “Sembahyang ini kami gelar sebagai bentuk mensyukuri berkat Thian, Tuhan Yang Maha Esa sekaligus untuk mendoakan Kota Manado, tempat tinggal kami agar dijauhkan dari bencana,” kata Ketua Klenteng Kwan Kong Hanny Rumengan.(nal)

Hari ini Senin, 18 Februari 2013 adalah hari yang baik bagi shio Kelinci (1975, 1987, 1999). Hari yang tidak baik (Ciong, red) bagi shio Kuda (1978, 1990, 2002) dan hari paling sial (Ciong kuat) bagi shio Ayam (1981, 1993, 2005)

MANADO – Babak baru permulaan Tahun Ular Air belum lama dimulai. Namun, problema bencana seakan masih menjadi momok yang menghantui Sulawesi Utara (Sulut) khususnya Kota Manado. Entah apakah ada korelasi positif antara perhitungan peramalan feng shui dengan kejadian (bencana, red) yang kerap terjadi. Namun unsur tahun ini masih dalam naungan unsur air, yang mana segala hal yang berhubungan dengan air, menjadi salah satu kunci dalam kehidupan di semesta. Jauh sebelumnya, menurut salah satu Suhu Feng Shui Manado Hendrik Mamahit. 2013 atau Imlek 2564 merupakan Tahun Ular Air dengan polaritas negatif. Dimana, dalam pandangan Tionghoa ular air hidup di sungai, untuk itu hal yang harus diantisipasi adalah datangnya bencana dari sungai, seperti halnya luapan air dari sungai. “Pendeknya, filosofinya adalah belajar untuk hidup bersama air dan bukannya menentang air,” ujarnya. Meski begitu, dirinya menegaskan, perhitungan ilmu feng shui adalah perhitungan untuk melihat elemen dan unsur alam serta melihat gejala yang terjadi.

Jadi dapat dikatakan feng shui merupakan pemahaman yang logis, karena bentuk bakunya ada dan bisa dipelajari. “Feng shui itu melihat kemungkinan-kemungkinan yang akan terjadi. Bukan artinya hal itu bakal terjadi. Namun memberi kewaspadaan, semacam alarm agar kita memiliki persiapan dan menghindar dari segala hal negatif yang tidak diinginkan,”jelasnya. “Karena kalau sudah terjadi, maka tidak ada gunanya lagi,” tambahnya lagi. Ko Hikmat-sapaan akrabnya pun menghimbau agar manusia lebih peka dalam melihat gejala perubahan alam. Selain itu, dirinya melihat unsur kehidupan yang sangat teramat baik di tahun ini datangnya dari sisi religi dan erat hubungan dengan spiritualitas diri seseorang. “Di Tahun Ular Air ini, akan sangat baik untuk hidup kita dan kehidupan alam semesta ini, apabila kita membangun hubungan yang lebih intim dengan Sang Pencipta. Niscahya, dengan mendekatkan diri kepada Yang Maha Kuasa, maka segala mara bahaya dan bencana akan dijauhkan dalam hidup kita, dan rejeki dapat dilimpahkanNya,” imbuh Ko Hikmat.(nal)

Cap Go Meh dan MCTF, Siap Menghentak MANADO – Calendar of event Dinas Pariwisata dan kebudayaan (Disbudpar) akan menyelenggarakan iven spektakuler di akhir bulan ini, yakni Cap Go Meh dan Manado Carnival Traditional Festival (MCTF), 24 Februari mendatang. Adapun iven ini merupakan bentuk kerjasama Pemerintah Kota Manado bersama Persatuan Tempat Ibadah Tri Dharma (PTITD), tokoh masyarakat Tionghoa dan beserta seluruh masyarakat Manado. Kendati digelar bersamaan, namun dipastikan iven Cap Go Meh yang merupakan ritual keagamaan tidak akan digabung secara bersamaan dengan iven MCTF. “Iven ini terpisah dengan Cap Go Meh, agar tidak menggangu jalannya ritual,” kata Kepala Dinas Disbudpar Manado Peter Assa. Sementara itu Ketua PTITD Manado Jemmy Rumengan mengatakan, dengan ditampilkannya MCTF akan menambah khazanah budaya di Sulut ini. “Di Manado ini kita terdiri dari berbagai macam budaya dan tradisi dar berbagai suku. Untuk itu, iven ini sangat potensial dalam dunia pariwisata dan menunjukan kerukunan masyarakat Manado. Kalau untuk Cap Go Meh sendiri, ini akan menambah nilai lebih dan membuka mata dunia pariwisata nasional bahkan internasional. Karena selain keagamann, Cap Go Meh adalah pesta rakyat,” ujarnya.(nal)

Petuah China “Seseorang yang melakukan kesalahan dan tidak membetulkannya telah melakukan satu kesalahan lagi.” Konghucu

IVAN/RM

DINANTIKAN: Iven Cap Go Meh dan festival budaya akan kembali dihadirikan sebagai pesta rakyat warga Manado.


Senin, 18 Februari 2013

Ring Road II Masih Tertunda Dikomplen Pemilik Lahan

ivan/rm

TAK HAMBAT AKTIVITAS: Banjir yang mengenangi wilayah manado kemarin tak menghalangi aktifitas warga nampak mobil yg berusaha menerobos genangan air di kompleks Sparta tikala.

POLDA

Turun Atasi Bencana

POLDA Sulut ikut membantu korban bencana banjir dan tanah longsor yang terjadi Minggu. Kapolda Sulut Brigjen Pol Dicky Atotoy mengatakan, pihaknya telah menerima laporan 30 mobil tertimbun longsor yang terjadi di wilayah Manado. Data sementara, 30 kendaraan yang tertimbun longsor, ujar Kapolda Minggu kemarin. Dia mengatakan, telah mengerahkan seluruh personil dibantu Polres Manado, menangani sejumlah titik bencana banjir dan tanah longsor di Manado. Kami kerahkan seluruh personil, termasuk dari Polres Manado, ungkapnya. Sebelumnya, Kapolda juga mengatakan, data sementara korban tanah longsor di Manado, sudah delapan korban jiwa. Selain Polda, terlihat aparat TNI juga ikut membantu dalam proses evakuasi terhadap korban banjir di Kelurahan Komo Luar. Dalam melakukan evakuasi, aparat TNI menggunakan perahu karet untuk mengangkut korban yang terjebak dalam rumah. (rud/kie)

Masyarakat Diminta Waspada

MANADO Pemprov Sulut meminta masyarakat untuk waspada dengan kondisi alam dan cuaca ekstrim yang terjadi belakangan ini. Pasalnya, bencana bisa saja terjadi kapan saja. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Provinsi Sulut Ir Hoyke Makarawung mewanti-wanti masyarakat yang tinggal di bantaran sungai dan ditebing curam untuk berhati-hati. Jangan sampai ada banjir susulan atau tanah longsor. Sebaiknya mengungsi dulu sebelum memakan korban, katanya kemarin. Ditekankan, kondisi cuaca saat ini masih dalam

Dispenda Maksimalkan Capaian Pajak Daerah

MANADO Dinas Pendapatan Daerah (Dispenda) Sulut terus memaksimalkan potensi pajak yang ada. Kadispenda AG Kawatu SE Msi menjelaskan, pajak merupakan kewajiban yang harus dipenuhi semua warga negara. Kalau tak bayar pajak akan kena sanksinya. Berbeda dengan retribusi yang tidak ada sanksi mengikat, tukasnya. Namun begitu, untuk menetapkan sebuah objek pajak atau retribusi harus diatur dengan peraturan daerah. Kalau tidak, siapa yang menerapkan pajak akan kena sanksi. Dikatakannya, siapa yang seenaknya membuat pajak tanpa ada dasar hukumnya, bisa

AG Kawatu

dikenakan sanksi berat, jelasnya. Sedangkan untuk retribusi lanjut dia, hanya dikelola SKPD. Contoh retribusi seperti retribusi parkir dan retribusi masuk terminal yang dikelola Dinas Perhubungan. Sebelumnya Dispenda pernah mengelola retri-

busi cetak peta pada 2010. Namun seiring dengan keluarnya UU 28 tahun 2009 tentang pajak daerah dan retribusi daerah, retribusi cetak peta tak diatur lagi. Ditambahkan, yang namanya pajak itu diatur di UU. Tidak sembarang daerah menetapkan pajak apa yang bisa dikelola. Kalau UU menetapkan pajak rokok bisa ditarik tahun 2014 nanti, ya harus diterapkan pada tahun 2014. UU sudah menetapkan mana pajak yang bisa ditarik dan mana yang tidak. Makanya UU ini disebut close list atau dengan kata lain tidak bisa lagi ada pajak dan retribusi yang tidak ditata dalam UU namun dikelola daerah, tukasnya. (rud)

musim penghujan. Cuaca seperti ini paling rawan terjadi banjir dan longsor. Karenanya, masyarakat harus tetap berhati-hati dan memperhatikan kondisi sekitar. Dikatakannya, pemerintah terus berkoordinasi dalam mengatasi penanggulangan bencana. Namun begitu, akan lebih baik jika tak ada masyarakat yang terkena bencana . Lebih baik mencegah dari pada ada korban, tukasnya. (rud)

M A N A D O Wa k i l Gubernur DR Djouhari Kansil MPd menegaskan, penyelesaian pembangunan jalan Ring Road 2 akan segera di tuntaskan. Hal itu disampaikannya, saat memimpin rapat evaluasi penyelesaian jalan ring road 2 dengan para intansi teknis terkait di ruang kerjanya, Jumat (15/2). Menurut Kansil, sebenarnya pembangunan jalan Ring Road 2 ini, tahun lalu sudah selesai di bangun, akan tetapi karena masih ada sedikit kendala sehingga tertunda penyelesaiannya, seperti rumah dua lantai di pertigaan jalan masuk keluar Ring Road 1 Maumbi dan di Pandu, tetapi itu sudah teratasi. Namun setelah pelaksanaan pembangunan ini mulai action, tiba-tiba ada komplain dari warga Kairagi Dua, mereka mengaku tanah yang akan dibangun pembangunan jalan Ring Road 2 itu, adalah milik keluarga besar mereka yaitu keluarga Londok dan terdaftar di register kampung. Padahal tanah tersebut telah memiliki sertifikat yaitu milik Balitka dan Pemprov Sulut telah mendapat persetujuan dari

TUNTASKAN PROYEK: Djouhari Kansil saat memimpin rapat membahan penuntasan proyek Ring Road.

Menteri Pertanian untuk dijadikan jalan Ring Road 2, terang Kansil. Saat ini Pemprov, telah mendapat lampu merah dari Menteri Pekerjaan Umum, terkait dengan penyelesaian ganti rugi tanah jalan ring road. Kalau tidak diselesaikan secepatnya, maka dana triliunan rupiah yang telah dikucurkan itu akan ditarik kembali ke pusat. Tentunya kita tidak mau mengorbankan impian dari jutaan rakyat Sulut, cuma gara-gara penyelesaiannya berlarut-larut, kata Kansil. Kansil berharap, Pemkot Manado kiranya lebih serius menyelesaikan masalah ini dengan melakukan pendekatan sesuai aturan yang ada. Disamping itu memberi pengertian yang baik pembangunan ini adalah untuk kepentingan umum.

Menjadi harapan pemprov, Badan Pertanahan nasional (BPN) Sulut bisa membantu mengatasi masalah ini. Kuncinya ada pada BPN untuk menjelaskan keabsaan kepemilikan dari status tanah tersebut, tukas Kansil. Kansil mengungkapkan, pembangunan jalan Ring Road 2 ini sesungguhnya bertujuan untuk mensejahterakan rakyat yaitu demi kelancaran akses jalan dan untuk meningkatkan arus perekonomian rakyat. Senin (hari ini) saya bersama Pemkot Manado, Pemkab Minut dan intansi tehnis terkait akan turun lapangan segera menyelesaikan masalah ini sambil mengajak instansi terkait kiranya membawa dokumen-dokumen yang yang diperlukan nanti, ujarnya. (rud/kie)

Ruang VVIP Pemprov Resmi Digunakan MANADO Pemprov Sulut menggelar syukuran selesainya renovasi VVIP Pemda di bandara Sam Ratulangi Manado. Syukuran tersebut ditandai dengan percikan air suci di dalam ruangan VVIP dan pengutusan kepada Asisten Administrasi Umum Edwin Silangen, Karo Umum Rudi Roring, Karo Perlengkapan Femmy Suluh dan Kabag Rumah Tangga Andra Mawuntu sebagai penanggungjawab VVIP Pemda oleh Pendeta GEW. Kumaat STh di VVIP Pemda, Jumat( 15/2). Wakil Gubernur DR Djouhari Kansil MPd bersukur karena gedung ini sudah bisa di pakai kembali, setelah beberapa bulan dilakukan renovasi. Ruang ini pertama kalid dipakai Presiden RI Susilo Bambang Yudhoyono, bersama Ibu negara Ani Bambang Yudhoyono saat kedatangannya di daerah Sulut, untuk meng-

PENGUTUSAN: Asisten Administrasi Umum Edwin Silangen, Karo Umum Rudi Roring, Karo Perlengkapan Femmy Suluh dan Kabag Rumah Tangga Andra Mawuntu saat didoakan Pendeta GEW Kumaat STh.

hadiri pelaksanaan Hari Pers Nasional baru lalu, katanya.

Kansil sedikit menyentil rahasia dibalik suksesnya renovasi gedung ini, karena hadirnya sosok pemimpin kita yang memiliki ide-ide cemerlang dan inovasi yaitu Bapak Gubernur DR SH Sarundajang. Beliau ingin menjadikan VVIP Pemda Sulut ini, sebagai tempat utama kedatangan para tamu-tamu penting baik dari dalam maupun luar negeri. Maksudnya agar para tamu selama berada di VVIP ini bisa merasakan berada se-

perti di rumahnya sendiri. Sekaligus VVIP pemda tidak ketinggalan dibanding dengan VVIP Pemda lain di tanah air. Saya menilai, VVIP Pemda Sulut setelah usai direnovasi terlihat sangat bagus, bahkan penataan ruangan sangat indah. Karena itu, menjadi tugas kita bersama sekarang ini, bagaimana mampu memelihara sekaligus merawat gedung ini dengan baik, agar perawatannya tetap tetap terjaga, tukasnya. (rud/kie)


Senin, 18 Februari 2013

ivan/rm

DERITA: Banjir yang menggenangi Kota Manado,Minggu (17/2)membuat sebagian Kota Manado terendam.Nampak warga berusaha menyelematkan diri serta kondisi saat banjir melanda.

DINSOS

5 Penyandang Cacat Ikut Pelatihan

DINAS Sosial Kota Manado peduli dengang penyandang cacat atau disable. Ini dengan diikutsertakannya 5 penyandang cacat pada pelatihan tenaga kerja terampil khusus penyandang disabilitas di Balai Besar Rehabilitasi Vokasional Bina Daksa, Cibinong. Mereka sudah dikirim Rum Usulu pecan lalu dan akan dilatih selama sembilan bulan, ungkap Kadis Sosial Kota Manado Drs Rum Usulu. Dikatakannya, para penyandang cacat ini ikut dalam beberpa program pelatihan seperti desain grafis, elektronika, rotor, computer, penjahit, dan pengerjaan logam. Mereka dilatih sampai terampil. Sehingga bias langsung kerja, katanya. (jns)

PT DAW

Gathering Pengguna MemberCard Always Honda

AKHIR pekan kemarin, PT Daya Adicipta Wisesa (DAW) main dealer sepeda motor Honda wilayah Sulut, Gorontalo dan Malut menggelar gathering bagi para pengguna membercard always Honda. Konsep acara yang diselenggarakan dengan kekeluargaan ini mengajak lebih dari puluhan peserta untuk ikut menikmati sajian acara yang dipersiapkan panitia. Adapun dalam acara ini peserta gathering diajak untuk nonton film box office di teahter studio 21, di Mall Manado Town Square (Mantos). Kami ingin menjalin kekerabatan sekaligus menjaga tali persaudaraan dengan para peserta membercard always Honda, kata Public Relation PT DAW Meitries Kalalo. Acara yang didominasi kawula muda ini ditutup dengan foto bersama setelah selesai menyaksikan film Die Hard 5, film bergenre action komedi ini. Perlu diketahui, membercard always Honda ini merupakan bentuk apresiasi dari PT DAW kepada para konsumen yang membeli motor Honda. Membercard ini bersifat multifungsi, salah satunya sebagai kartu diskon disejumlah merchant yang telah bekerjasama dengan Honda dan juga untuk diskon beberapa produk suku cadang Honda.(nal/jns)

Vicky Minta Warga Mengungsi Data Korban Longsor

Kelurahan Tingkulu Kelurahan Winangun (Citraland) Kelurahan Singkil

: 4 korban meninggal : 6 korban meninggal : 1 korban meninggal

Data Banjir Komo Luar

: Pengungsi 2.600 jiwa, 580 KK, 320 rumah, tinggi air 2 meter Paal Dua : Pengungsi 30 KK, tinggi air 3 meter Dendengan Dalam : Pengungsi 450 jiwa, tinggi air 1,5 meter Wonasa : Pengungsi 215 jiwa, tinggi air 1,8 meter Ternate Tanjung : Pengungsi 750 jiwa, tinggi air 3 meter, 1 korban Mahakam Singkil : Pengungsi 251 jiwa, tinggi air 1 meter Kombos Singkil : Pengungsi 106 jiwa, tinggi air 1 meter Molas Bunaken : Ranomuut : Kairagi Mapanget : Pengungsi 115 jiwa, 33 KK, tinggi air 3 meter Sario Utara : Pengungsi 500 jiwa, tinggi air 2,5 meter Sario Tumpaan : Tanjung Batu : Tinggi air 50 cm Karame Singkil : Pengungsi 800 jiwa, 600 KK, tinggi air 2 meter Ketang Baru Singkil : Taas Tikala : Tinggi air 75 cm

Penilaian Adipura Terganggu

MANADO Predikat Kota Bersih yang disandang Kota Manado terancam di tahun ini. Pasalnya, saat tim penilai Adipura tiba di Manado, bertepatan dengan bencana banjir dan longsor yang menimpa kota peraih Piala Adipura enam kali berturut-turut ini. Hari ini tim penilai sudah berada di Manado, kata salah satu sumber di Pemerintah Kota (Pemkot) Manado yang meminta tak dikorankan. Kepala Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kota Manado Drs Joshua Pang-

Joshua Pangkerego

kerego yang dikonfrontir, membenarkan kedatangan tim penilai. Memang sudah ada, tapi kemungkinan penil-

aian di Manado nanti pekan depan. Besok (hari inired) baru menggelar ekspose di Provinsi, katanya. Soal kondisi Manado yang akan dinilai, menurut Pangkerego, akan diupayakan sesuai standar penilaian. Bencana tidak kita duga. Makanya kita akan berupaya melakukan kebersihan termasuk pengadaan-pengadaan tempat sampah, katanya. Menurutnya, semua titik-titik penilaian yang terganggu dengan bencana, akan segera dikondisikan lagi. (jns)

Pemkot Segera Salurkan Bantuan

MANADO Bencana banjir dan longsor yang menelan korban jiwa di Kota Manado, Minggu (17/2) kemarin, mengundang keprihatinan Walikota Manado DR Ir GS Vicky Lumentut SH MM DEA dan Wakil Harley Mangindaan SE. Keduanya mengungkapkan rasa duka yang mendalam kepada keluarga korban dan meminta tabah menghadapi cobaan ini. Kami prihatin dengan bencana yang menimpa Kota Manado. Kami minta keluarga sabar sebab musibah dating tidak kiota ketahui, kata keduanya. Mereka juga meminta kepada seluruh warga Kota Manado yang berada di kawasan rawan banjir dan longsor untuk mengungsi ke daerah yang aman. Sayangi diri dengan

Vicky Lumentut

mengungsi. Nyawa lebih berharga dari harta. Kami pemerintah akan memperhatikan segera, kata Lumentut. Dia juga berjanji, pemerintah akan segera menanggulangi semua korban dan warga yang mengungsi. Kita akan bergerak cepat dan membantu para korban, ujar Lumentut. (jns)

Wawali Salurkan Makanan dari Rudis

MANADO Bentuk keprihatinan Wakil Walikota Manado Harley Mangindaan SE, diperlihatkan dengan langsung menyalurkan bantuan makanan kepada korban bencana banjir dan tanah longsor. Makan disalurkan melalui rumah dinas wakil walikota di Pomorouw. Saat ini sementara di salurkan. Ada ribuan pengungsi yang membutuh-

kan, kata Ai, sapaan akrab Mangindaan. Menurutnya, untuk beberapa hari ke depan, rumah dinasnya akan dijadikan dapur umum untuk membantu para korban yang mengungsi. Memang perlu ada koordinasi supaya semua pengungsi terjangkau. Tapi siapa saja yang membutuhkan akan langsung disalurkan, tandasnya. (jns)

2013, BPR Prisma Dana Siap Bagikan All New Avanza

MANADO - Ingin memanjakan nasabah sekaligus memberikan layanan maksimal, Bank Perkreditan Rakyat (BPR) Prisma Dana siap memberikan kejutan lagi dengan membagikan 1 unit mobil all new avanza dan 3 unit motor Honda Revo pada tahun ini. "Tahun 2012 kemarin, kami sudah melakukan pengundian untuk nasabah yang beruntung mendapatkan 1 unit mobil all new xenia dan

sepeda motor. Untuk mobil jatuh kepada nasabah asal Tomohon yakni Nelly Sumolang," kata Direktur Pemasaran BPR Prisma Dana, Johannis Untu. Lanjutnya, program bagi hadiah ini bisa didapatkan melalui program Simpanan Berhadiah Kendaraan Bermotor (Simapan Beken) yang menjadi unggulan dari BPR Prisma Dana. "Mobilnya sudah kami beli dan tinggal dipajang untuk

selanjutnya diberikan bagi nasabah yang beruntung," tambahnya pula. Pengundian hadiah menarik ini akan mengikuti poin yang dimiliki nasabah dimana setiap tabungan kelipatan Rp100 ribu akan mendapatkan 1 poin. "Tidak selamanya yang memiliki banyak poin yang menang, faktor keberuntungan lebih banyak mempengaruhi sebab terbukti pemenangpemenang yang mendapat-

kan hadiah utama mobil, bukan mereka yang memiliki poin terbanyak," kata Johannis memberikan peluang. Diapun mengajak, agar warga Manado untuk segera membuka tabungan SIMAPAN BEKEN di BPR Prisma Dana terdekat. "Bunganya menarik dan di akhir tahun akan diadakan undian, bagi mereka yang beruntung bisa segera membawa pulang kendaraan mewah ini," tutupnya. (lla/*)

Johannis Untu


Pro Bono Publico

6

Radar Manado

Senin, 18 Februari 2013

KBK Manado Kian Matang Di Usia Ke-24 RENUNGAN

Wuritimur Jamin Kualitas 48 Wisudawan

Bacaan: Yes 58:1-9a; Mat 9:14-15 KITA semua kiranya sedikit banyak masih bersikap mental orang farisi, yaitu melaksanakan pekerjaan atau menghayati panggilan ketika dilihat orang serta memperoleh pujian meriah dari orang lain dan ketika sendirian hidup dan bertindak seenaknya sendiri, hanya mengikuti keinginan atau selera pribadi. Maka kiranya kita masih perlu berpuasa atau matiraga sebagaimana dilakukan oleh orang-orang Farisi maupun para pengikutnya. Tujuan atau sasaran matiraga atau lakutapa tidak lain adalah agar kita senantiasa lebih dekat hidup bersatu dan bersama denganTuhan alias semakin beriman, semakin membaktikan diri sepenuhnya kepada Tuhan. Ketika kita sungguh hidup bersama dan bersatu dengan Tuhan kiranya kita tidak perlu berpuasa atau bermatiraga lagi, karena dalam cara hidup dan cara bertindak senantiasa sesuai dengan kehendak dan perintah Tuhan. Hidup dan bertindak sesuai dengan kehendak dan perintah Tuhan berarti memiliki cara melihat, cara berpikir, cara merasakan, cara menyikapi dan cara melakukan segala sesuatu dalam Tuhan, bukan dengan cara sendiri atau seenaknya sendiri. Cukup banyak generasi muda masa kini terlalu bersikap dan bertindak mengikuti selera pribadi atau keinginan sendiri alias senantiasa bersikap subyektif dan egois. Hal ini hemat saya karena orangtua atau generasi pendahulu/tua tidak atau kurang mendidik dan membina generasi muda dengan benar. Cukup banyak generasi muda yang bersikap negatif terhadap aneka tata tertib dan aturan dengan alasan demi kebebasan atau hak azasi. Jika orang merasakan bahwa tata tertib atau aturan menjadi beban, maka orang yang bersangkutan perlu dilatih untuk bermatiraga. Kita diharapkan dalam berpuasa atau bermatiraga tidak hanya bersifat pribadi atau formalitas belaka, melainkan hendaknya menjadi nyata dalam perbuatan atau tindakan yang baik bagi orang lain, misalnya "memerdekakan orang yang teraniaya, memecahmecahkan roti bagi orang yang lapar, memberi tumpangan bagi yang tidak punya rumah, memberi pakaian kepada mereka yang telanjang, dst..". Penindasan orang dengan cara memperlakukan orang seperti barang atau mesin kiranya masih marak dalam kehidupan bersama kita, dimana para buruh atau pekerja diberi imbalan yang tak wajar. Maka dengan ini kami berseru kepada para pemberi kerja untuk memberi imbal jasa atau gaji yang memadai bagi para buruh atau pekerjanya, sehingga mereka dapat hidup layak sebagai manusia. Kita semua diharapkan suka berbagi lebih-lebih terhadap mereka yang kelaparan atau kehausan, maka dari pihak diri kita sendiri hendaknya menjauhi hidup berfoya-foya, dan selanjutnya membagikan sebagian makanan dan minuman kepada mereka yang lapar dan haus. Dalam hal memberi tumpangan, mungkin pada masa kini yang cukup mendesak adalah bagi mereka yang belum memiliki rumah atau tempat tinggal, padahal mereka sudah bekerja keras. Maka kami berharap kepada pemberi kerja untuk dengan suka hati memberi pinjaman dengan suku bunga lunak atau rendah bagi para pekerjanya yang ingin membeli atau memiliki rumah. Selama masa Prapasakah kita semua diharapkan untuk memperdalam dan memperkembangkan kepekaan sosial kita serta memberantas aneka bentuk egois.#

PINELENG-Untuk pertama kalinya Sekolah Tinggi Filsafat Seminari Pineleng pada Sabtu (16/2) menggelar wisuda. Momen tersebut tak pelak membuat lokasi pembinaan calon imam tersebut dipenuhi manusia. Berdasarkan pantauan Radar Manado, hampir setiap sudut ruangan diisi oleh manusia. “Kami datang ke sini karena ingin menyaksikan wisuda yang baru pertama kalinya dilaksanakan pihak STF-SP,” tutur beberapa orang yang ditemui di lokasi wisuda kemarin. Proses wisuda ini dilangsungkan di aula STFSP dengan jumlah peserta wisuda 48 orang, dimana 28 orang berasal dari juru-

Untuk Kebaikan Umum Penasehat: Prof. DR. Johanis Ohoitimur DR. Henny N. Pratiknjo Richard Dauhan

Aloisius Lerebulan

Adalah persembahan Radar Manado untuk Umat Katolik Keuskupan Manado. Silahkan mengirimkan informasi kegiatan gerejani di tempat Anda (paroki/stasi/wilayah rohani) untuk dipublikasikan. --------------------------

Contact Person: 0813 4038 8861 (Hut Kamrin)

Info Penerbangan Call Center Garuda Indonesia Manado Telp. 0431 – 87773/47/57/877777

Call Center Lion Air (+6211)6379 8000, (+6211) 63871111 HARI

NO. PNRB

BRKT TIBA

Silk air Manado – Singapura Snn,Rb,Jmt,Sbt MI273(SQ5273) 13.50 17.05 Garuda Manado - Jakarta Setiap hari GA601 13.50 16.00 Manado - Jakarta Setiap hari GA603 14.45 18.15 Manado - Makassar Setiap hari GA603 14.45 16.20 Manado - Ternate Setiap hari GA600 10.45 12.35 Lion Air Manado - Jakarta Setiap hari JT771 06.55 09.05 Manado - Jakarta Setiap hari JT775 09.50 12.00 Manado - Jakarta Setiap hari JT749 12.20 15.55 Manado - Jakarta Setiap hari JT777 14.45 18.14 Manado - Jakarta Setiap hari JT743 18.20 20.30 Manado - Makassar Setiap hari JT741 06.45 08.20 Manado - Makassar Setiap hari JT777 14.45 16.20 Manado - Denpasar Setiap hari JT741 06.45 10.35 Manado - Surabaya Setiap hari JT749 12.20 13.50 Wings Air Manado - Sorong Snn,Rb,Jmt IW1178 14.25 17.15 Manado - Ternate Setiap hari IW1170/1107 09.55 11.45 Manado - Tobelo Senin-Jumat IW1176 06.40 08.40 Manado - Gorontalo Setiap hari IW1165 15.30 16.10 Manado - Melonguane Snn,Rb,Jmt IW1162 10.45 11.50 Manado - Naha Selasa,Kamis IW1106 07.00 07.50 Sriwijaya Manado - Surabaya Setiap hari SY269 11.50 13.25 Manado - Jakarta Setiap hari SY269 11.50 15.30 Manado - Ternate Setiap hari SY691 07.50 09.35 Manado - Makassar Setiap hari SY691 07.50 11.00 Batavia Manado - Jakarta Setiap hari YG632 07.00 10.05 Manado - Balikpapan Setiap hari YG632 07.00 08.35 Manado - Jakarta Setiap hari YG636 14.05 16.30 Merpati Manado - Timika Snn,Rb,Kms,Sbt 06.00 10.10

Penerbit : PT Bitung Cemerlang Pembina : Dahlan Iskan Komisaris Utama : Imawan Mashuri : Zainal Mutaqin Komisaris Direktur Utama : Suhendro Boroma Direktur : Urief Hasan General Manager : Dixie Tasijam

Pemimpin Redaksi Redaktur Pelaksana Redaktur Senior

san filsafat dan 20 orang dari jurusan teologi. Ketua STF-SP, Pastor Ambrosius Wuritimur mengungkapkan proses wisuda ini merupakan rangkaian dari proses pendidikan pada lembaga tersebut. “Ini merupakan bagian dari proses pendidikan jadi harus dilakukan,” tutur Wuritimur usai wisuda kemarin. Lebih lanjut mengatakan, STF-SP menjamin kualitas dari mereka yang telah diwisudakan. “Kami menjamin kualitas dari mereka yang diwisudakan tadi. Tidak mungkin STF-SP mewisudakan seseorang yang tidak kompeten, itu pasti,” jelas Wuritimur. Sementara itu, ketua panitia wisuda Pastor Melky

Malingkas Pr berharap mereka yang telah diwisuda mampu menunjukan kualitasnya. “Kualitas dari mereka mendapat ujian sebenarnya ketika di luar. Jadi STF berharap agar semua yang diwisudakan mampu mengaplikasi ilmu yang diterima dalam kehidupan nyata,” ungkapnya. Malingkas pun mengapresiasi kerja keras semua pihak atas terselenggaranya acara tersebut. “Kita berterima kasih kepada semua pihak atas kerjasamanya sehingga hajatan yang baru pertama kali digelar di kampus STF-SP ini dapat berjalan sebagaimana yang diharapkan bersama,” tutur Malingkas. (tr-1/kim)

MANADO—Gereja Katolik senantian mengajak umatnya untuk konsisten dalam menjalankan amal dan puasa di masa prapaska. Ini dipandang penting oleh Gereja mengingat masa prapaska merupakan momen rekonsiliasi dengan Allah. “Prapaska merupakan saat dimana kita diajak untuk merajut kembali huhungan yang

harmonis dengan Allah,” tutur Pastor Aloysius Lerebulan kemarin di Manado. Merajut kembali hubungan tersebut menurut Lerebulan didasarkan pada ketidaksetiaan manusia terhadap Allah. “Masa ini menyadarkan kita bahwa manusia merupakan penyebab retaknya jalinan cinta yang diwujudkan dengan perbuatan dosa,” ungkapnya. Lanjut Lerebulan, tututan utama dalam masa prapaska atau masa tobat ini adalah pembaharuan diri. “Tujuan dari masa tobat ini adalah janji untuk membaharui diri secara menyeluruh yang dikongkritkan dengan tindakan nyata lewat pantang dan puasa,” jelas Pembina Kelompok Kategorial Karismatik tersebut. Ia mengatakan, lewat

Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SKPT): Call Centre 112, SMS ke 1120, atau lewat e-mail: sulut@polri.go.id dan Webside: Http://www.sulut.polri.go.id

Info Telkom

Info Rumkit

MANADO 95112 Telp : (0431) 853-000 PLASA TELKOM SAMSAT Telp : (0431) 843-434, 850-700 PLASA TELKOM KOMO Telp : (0431) 863-382, 861-090 HELP DESK SPEEDY Telp : (0431) 147 KANCATEL AERMADIDI Telp : (0431) 891-000, 330-108 KANCATEL AMURANG Telp : (0430) 21-111, 21-000 KANCATEL BITUNG Jm Kancatel Telp : (0438) 551-1888, 21-000, 355-777 PLASA TELKOM KAUDITAN Telp : (0438) 51-115,51-234 KANCATEL KOTAMOBAGU Telp : (0434) 24-111 KANCATEL LANGOWAN Telp : (0431) 371-000, 371-002 KANCATEL TAHUNA Telp : (0432) 22-222, 21-019 PLASA TELKOM BEO Telp : (0432) 311-000 PLASA TELKOM HULUSIAU Telp : (0432) 310-001 PLASA TELKOM TAGULANDANG Telp : (0432) 330-000 KANCATEL TOMOHON Telp : (04310 351-005, 351-111 KANCATEL TONDANO Telp : (0431) 321

: Dixie Tasijam : Reky Simboh : Alex Mamahit

Alamat: Manado Post Center Manado Town Square Telp/Fax (0431) 861525-855558 Website: www.radarmanado.com Email : radar_manado@yahoo.com Percetakan : Jalan Pomorow Manado Telp. (0431) 852004

1. Rumah Sakit Ratumbuisang Kantor: Jln Betesda 77 Manado Telp : (0431) 823-657 2. Rumah Sakit Sitti Maryam Kantor: Jln Pogidon Raya 53 Manado Telp : (0431) 836-427 3. Rumah Sakit Teling Kantor. Jln 14 Februari Manado Telp : (0431) 875-305, 852-250 4. RSU Pancaran Kasih GMIM Kantor: Jln Dr sam Ratulangi 13 Manado Telp : (0431) 865- 800 5. Rumah Sakit Umum Pusat Manado Kantor: Jln Malalayang Manado Telp : (0431) 823-298

Info Taxi Blue Bird PT Telp : (0431) 861234

MANADO—Kaum Bapa Katolik Keuskupan Manado kian matang diusia ke 24 pada Sabtu (16/2). Ini dibuktikan dengan action nyata yang diwujudkan dengan memberikan bantuan kepada mereka yang membutuhkan. “Kami ingin memaknai Hari Ulang Tahun (HUT) KBK tahun ini dengan berbagi dengan sesama,” tutur Prof DR Philoteus Tuerah MSi selaku ketua umum KBK Kevikepan Manado. Tuerah menuturkan, misi et patria (untuk bangsa) harus diaplikasi lewat kepekaan terhadap orang lain. “Visi KBK mewajibkan KBK Kevikepan Manado untuk turut bertanggung jawab terhadap sesama,” ungkap Tuerah kemarin. Mengambil bagian dalam usaha meringankan beban sesama membuat KBK diusianya yang ke-24 tersebut menyalurkan bantuan (berupa beras, minyak goreng) ke beberapa tempat. Lokasi yang disambangi KBK dalam memberikan bantuan

tersebut adalah Panti Asuhan Muthmainnah Kinilow, Panti Asuhan Kristen Nasaret Tomohon, Panti Asuhan Kristen Wale Ne Oki Walian, Panti Asuhan Melania Langowan, Panti Sayap Kasih Yamaru Woloan, Seminari Tahun Rohani Pondok Emaus Tateli, Biara Skolastikat Pineleng, Seminari Pineleng dan Seminari Kakaskasen dan Seminari Agustinianus Tomohon. Senada dengan Tuerah, Sekretarus Umum KBK Kevikepan Manado, Ir Hoyke Makarawung mengungkapan momentum HUT sebagai ajang unjuk taji (jati diri organisasi). “Momen HUT yang hampir seperempat abat ini kiranya memotivasi kita untuk semakin memberi diri lagi demi kemajuan KBK sebagaimana yang diharapkan Gereja. Oleh karena itu mari kita satukan tekad untuk menuntaskan visi KBK Pro famillia, pro ecclesia et patria,” ungkapnya. (tr-1/kim)

Info Hotel

Call Center Garuda Indonesia Manado Telp. 0431 – 87773/47/57/877777

Call Center Lion Air (+6211)6379 8000, (+6211) 63871111 MASKAPAI RUTE

Philoteus Tuerah

MANADO—Bertempat di halaman gereja Katolik Lotta-Pineleng, Wanita Katolik Republik Indonesia (WKRI) Kevikepan Manado menggelar pertemuan. Pertemuan tersebut dalam rangka menyatukan visi seluruh anggota WKRI untuk membawa WKRI ke arah yang lebih baik. Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPP) WKRI Sulut, Ice Walewangko pada kesempatan itu mengungkapkan, peran sentral WKRI sebagai corong Gereja yang menghadirkan perubahan. “Sebagai organisasi yang lahir dari rahimnya Gereja, WKRI diminta untuk mengambil bagian dalam usaha membagi kebahagiaan kepada sebagian besar orang,” ungkapnya. Tuntutan tersebut mengharuskan WKRI menggagas program yang harus bersentuhan langsung dengan kondisi sosial kemasyarakatan. “WKRI hendaknya membuat program yang menjawab kebutuhan

pantang dan puasa Gereja mengajak umatnya untuk peduli dengan orang lain. “Dengan berpantang dan berpuasa, yang dikongkritkan dengan menahan atau mengurangi makan dan minum kita diajak untuk membagikan apa yang dimiliki dengan sesama yang membutuhkan,” ungkapnya. Lebih lenjut ia mengatakan, masa prapaskah merupakan saat menata diri demi menyambut menyambut masa teragung dalam gereja. “Paska merupakan masa tertinggi dalam Gereja Katolik jadi kita diminta untuk memaksimalkan masa pertobatan ini sebagai bagian persiapan jelang masa agung tersebut,” katanya. Menurutnya, di masa tersebut kita dimuliakan oleh Allah lewat penebusan Putra-Nya di atas kayu salib.(tr-1)

Info Penerbangan

Info Polisi

Hoyke Makarawung

WKRI Adalah Corongnya Gereja

Masa Prapaskah Ajang Rekonsiliasi

PRO BONO PUBLICO

MASKAPAI RUTE

Salurkan Bantuan Sebagai Wujud Kepedulian Solial

HARI

NO. PNRB

BRKT TIBA

Silk air Manado – Singapura Snn,Rb,Jmt,Sbt MI273(SQ5273) 13.50 17.05 Garuda Manado - Jakarta Setiap hari GA601 13.50 16.00 Manado - Jakarta Setiap hari GA603 14.45 18.15 Manado - Makassar Setiap hari GA603 14.45 16.20 Manado - Ternate Setiap hari GA600 10.45 12.35 Lion Air Manado - Jakarta Setiap hari JT771 06.55 09.05 Manado - Jakarta Setiap hari JT775 09.50 12.00 Manado - Jakarta Setiap hari JT749 12.20 15.55 Manado - Jakarta Setiap hari JT777 14.45 18.14 Manado - Jakarta Setiap hari JT743 18.20 20.30 Manado - Makassar Setiap hari JT741 06.45 08.20 Manado - Makassar Setiap hari JT777 14.45 16.20 Manado - Denpasar Setiap hari JT741 06.45 10.35 Manado - Surabaya Setiap hari JT749 12.20 13.50 Wings Air Manado - Sorong Snn,Rb,Jmt IW1178 14.25 17.15 Manado - Ternate Setiap hari IW1170/1107 09.55 11.45 Manado - Tobelo Senin-Jumat IW1176 06.40 08.40 Manado - Gorontalo Setiap hari IW1165 15.30 16.10 Manado - Melonguane Snn,Rb,Jmt IW1162 10.45 11.50 Manado - Naha Selasa,Kamis IW1106 07.00 07.50 Sriwijaya Manado - Surabaya Setiap hari SY269 11.50 13.25 Manado - Jakarta Setiap hari SY269 11.50 15.30 Manado - Ternate Setiap hari SY691 07.50 09.35 Manado - Makassar Setiap hari SY691 07.50 11.00 Batavia Manado - Jakarta Setiap hari YG632 07.00 10.05 Manado - Balikpapan Setiap hari YG632 07.00 08.35 Manado - Jakarta Setiap hari YG636 14.05 16.30 Merpati Manado - Timika Snn,Rb,Kms,Sbt 06.00 10.10

Sintessa Peninsula Hotel Swiss-Belhotel Maleosan Sutanraja Hotel Hotel Novotel Manado Manado Quality Hotel Hotel Sedona Manado Hotel Formosa Hotel Sahid Kawanua Manado Aston Hotel Hotel Arya Duta Hotel Grand Puri Hotel Santika Manado 8858333

masyarakat,” kata Walewangko. Sementara itu, Pastor Berty Ibar Pr selaku pembicara menegaskan posisi wanita sebagai ujung tombak Gereja. “Sejak awal, peran wanita dalam Gereja tak bisa disepelekan. Ini dibuktikan dengan kehadiran Maria dalam karya penyelamatan manusia,” papar Imbar. Bercermin pada figure Maria, Imbar menantang WKRI untuk giat memperjuangkan martabat kaum perempuan. “Maraknya pelecehan terhadap kaum wanita akhirakhir ini hendaknya menjadi pemicu bagi WKRI untuk menunjukan jati diri yang sebenarnya,” tutur Ibar. Lebih lanjut ia menantang WKRI untuk jangan hanya mengisi program dengan banyak pertemuan. “Pertemuan tanpa eksekusi lapangan berarti anda mengingkari eksistensi anda sebagai organisasi yang menimba visi dari Gereja,” jelas Imbar. (tr-1/kim) Info Rumah Makan

Telp : 0431-855008 Telp : 0431-861000 Telp :0431 818888 Telp : 0431 818889 Telp : 0431 8883888 Telp : 0431 825888 Telp : 0431 854555 Telp : 0431 867777 Telp : 0431 8888989 Telp : 0431 855555 Telp: 0431 822888 Telp: 0431 8858222,

Info Tempat Karaoke Score

Telp: 0431 8881657 Telp: 081356222290

Hollywood Cafe Manado

Telp: 0431 874334

Inul Vista

Telp: 0431 8880519 Telp: 0431 863666 Telp: 081523606494 Telp 0431 3432508

Happy Puppy

Telp: 0431 8881666

KX TV

Telp: 04231 8881045

The Bandar Wahaha Restaurant Ria Rio Kalasey Pizza Hut Manado Mc Donald Delivery KFC Samrat KFC Bahu Mall

Telp: 0431 838880 Telp: 0431 8880745 Telp: 0431 831291 Telp: 0431 879404 Telp: 14045 Telp: 0431 868232 Telp: 0431 860815

Info Pusat Perbelanjaan IT Center Mega Trade Center Mantos

Telp: 0431 8880148 Telp: 0431 8819368 Telp: 0431 8881072

Info Kesehatan Klinik Jantung dan Pembuluh Darah Unit Transfusi Darah PMI

Telp: 08128838888 Telp: 0431 838312

Info Shiatsu dan Spa Highland Resort And Spa Telp: 0431 353333 El Rapha Telp: 0431 8881447 Tikala Shiatsu Massage Sauna Telp: 0431 855913 Bahu Spa Shiatsu dan Massage Telp: 0431 837700 Marina Spa Manado Telp: 0431 3458089 House Of Dura Telp: 0431 859337 Ponds Telp: 4781244354

Dewan Redaksi: Reky Simboh, Alex Mamahit Redaktur: Alex Mamahit, Reky Simboh, Carla Gereth, Tatang Rahim, Donald Karouw, Hut Kamrin, Rudi Loho. Staf Redaksi: Rudi Loho, Hut Kamrin, Bobby Lengkong, Donald Karouw, Setly Rindorindo. Biro: Hayer Damolawan (Minsel), Recky Korompis (Mitra), Frangky Sumarauw (Bitung), Gusman Laeta (Kotamobagu), Faisal Amu (Bolmong), Israfil Mokodompit (Bolmut), Aulia Syukur (Bolsel), Tatang Rahim (Minut), Jeackry Lumansik (Tomohon), Ridy Maniku (Sitaro), Jeackry Lumansik, Recky Korompis (Minahasa). Fotografer: Ivan Setiawan. Artistik & Perwajahan: Norman Octavianus (Koordinator), Faisal Swara, Benediktus Renyaan, Stevi Simbar, Supriady Saragih, Ishak Labadjuana. Design Iklan: Tim. Manager Advertising: Yaziin Solichin Staf Iklan: Rommy Rorong. Manager Pemasaran: Jemmy. Administrasi Pemasaran: Putri. Distribusi: Christian, Luki Akay, Vicky Massie, Herold. Event Management: Recky Lempoy Manager Keuangan : Ivonne Korompis Ombudsman Manado Post Group : Drs Max Rembang Msi (Ketua), Haris Kai Sik, Hinca Panjaitan SH,MH Harga Eceran : Rp. 2000/Eksemplar Harga Langganan : Rp. 50.000/Bulan Alamat Perwakilan : Surabaya: Jl. A Yani No.88 Telp. (031) 8287999, Jakarta: Jl. Kebayoran Lama 17 Jakarta Selatan Telp (021)5349205


Radar Manado

Gorontalo Lipu’u

7

Senin, 18 Februari 2013

4.700 Rumah di Pohuwato Segera Direnovasi LIMBOTO

Seriusi Pemberantasan Narkoba PEMERINTAH Kabupaten (Pemkab) Gorontalo membutuhkan komitmen dan sinergitas bersama unsur kepolisisan dan masyarakat dalam memerangi penyalahgunaan dan peredaran Narkotika dan HIV/ AIDS di kalangan masyarakat. Menurut Sekretaris Daerah Hadijah Tayeb, data Badan Narkotika Provinsi Gorontalo, jumlah pemakai narkoba tahun 2010 sekitar 8,2 %, sedangkan hasil survey pusat penelitian kesehatan Universitas Indonesia, jumlah pemakai narkoba di Provinsi Gorontalo berkisar pada kelompok usia 10 hingga 59 tahun. Rata rata pengguna barang haram tersebut adalah anak usia antara 11 hingga 24 tahun dengan tingkat pengguna 2,15%. “Dari data ini, Kabupaten Gorontalo menempati peringkat kelima secara nasional,” ungkapnya saat membuka sosialisasi pencegahan pemberantasan penanggulangan peredaran gelap narkoba (P4GN) dan phisikotropika serta pencegahan HIV/AIDS tingkat Kabupaten Gorontalo, di SMP 1 Tibawa, akhir pekan lalu. “Selain itu, penderita HIV/AIDS di Provinsi Gorontalo terus bertambah dari tahun ke tahun. Kasus terbanyak di Kota Gorontalo sebanyak 62 kasus, Kabupaten Gorontalo 11 kasus, Kabupaten Bone Bolango 12 kasus, Kabupaten Pohuwato 13 kasus, Kabupaten Boalemo 9 kasus, dan Kabupaten Gorontalo Utara 1 kasus,” jelasnya. Menurut sekkab, upaya pemberantasan hanya dapat dicapai secara maksimal bila dilaksanakan secara terkoordinasi dan terintegrasi antara pemerintah, masyarakat, lembaga pendidik, organisasi masyarakat, organisasi perempuan, organisasi keagamaan dan segenap potensi masyarakat lainya. “Tanpa keterlibatan seluruh elemen masyarakat, apapun upaya pemerintah tentu tidak akan optimal,” ingatkannya. (rg/tng)

MARISA

Percepat Tender Proyek 2013 PERNYATAAN tegas diungkapkan Wakil Bupati (Wabup) Kabupaten Pohuwato, Amin Haras terkait pelaksanaan proyek tahun 2013. "Saya minta semua proyek tahun anggaran 2013 segera ditenderkan agar semua proyek dapat segera dilakasanakan di bulan Maret," ungkapnya dalam rapat bersama seluruh PPTK dan KPA. Menurutnya, hal ini tak lepas dari komitmen pemerintah daerah untuk mempercepat seluruh tahapan kegiatan pembangunan tahun berjalan demi meminimalisir berbagai persoalan seputar realisasi proyek itu sendiri. "Tujuan dipercepatnya seluruh kegiatan ini, agar proses realisasinya bisa lebih panjang. Cara itu juga akan lebih meminimalisir berbagai persoalan seputar proyek yang akan berujung pada terlambatnya penyelesaian berbagai proyek fisik. Saya berharap, panitia tender, bagian pembangunan, hingga seluruh SKPD bisa bergerak cepat,” pintanya. (rg/tng)

Karapan Sapi Masuk Kalender Event Pariwisata

RADAR_GRORONTALO

PELUANG PAD: Wakil Bupati Tonny Junus saat menyerahkan bendera start saat pembukaan lomba Karapan Sapi di Desa Reksonegoro.

LIMBOTO -- Wakil Bupati Kabupaten Gorontalo, Tonny Junus didampingi Wakil Ketua TP PKK Venny Anwar, membuka secara resmi lomba Karapan Sapi yang digelar masyarakat Desa Reksonegoro, di Lapangan Pacuan Sapi, Desa Reksonegoro, Kecamatan Tibawa, akhir pekan lalu. “Lomba karapan sapi merupakan sebuah tradisi masyarakat Jawa Tondano yang memberikan daya tarik tersendiri bagi masyarakat Gorontalo. Ini dibuktikan setiap digelar perlombaan senantiasa menyedot perhatian

masyarakat se Propinsi Gorontalo. Bahkan tidak jarang masyarakat pendatang ikut berpartisipasi,” ungkap wabup dalam sambutannya. Dijelaskannya, event ini diharapkan menjadi ajang untuk membina kreatifitas dan sportifitas dikalangan masyarakat, teristimewa generasi muda Gorontalo dalam hal penyaluran bakat dan minat. “Yang tidak kala pentingnya adalah terjalinnya hubungan silahturahim baik bagi masyarakat gorontalo itu sendiri maupun masyarakat perantau yang

tinggal di Gorontalo,” lanjut wabup. Wabup juga berpesan, seluruh masyarakat, khususnya peserta Karapan Sapi tetap selalu menjaga keamanan dan ketertiban selama kegiatan. Sebab dalam setiap lomba pasti ada yang menang dan ada yang kalah, jangan sampai persaingan dalam arena menjadi pemicu bentrok antar masyarakat. “Sehingga kedepan lomba Karapan Sapi perlu mendapatkan perhatian serius untuk dijadikan salah satu event pariwisata di Propinsi Gorontalo,” pungkas wabup. (tng)

PNS Jangan Berpolitik

Thomas Mopili

KWANDANG - Wakil Bupati Gorontalo Utara (Gorut), Thomas Mopili kembali mengingatkan Pegawai Negeri Sipil

(PNS) dijajarannya untuk tidak masuk ke ranah politik. “Ya, saya sangat menyayangkan jika itu terjadi pada PNS Gorut, apalagi jika terbukti dan akhirnya kena imbas dari apa yang sudah terjadi, ketika seorang PNS main politik,” tukasnya. Wabup juga menyampaikan hal ini melihat ada beberapa abdi negara atau PNS yang seakan sudah mulai terjerumus dalam hal hal politik, ataupun perbedaan pandangan yang sangat kental nuansa politiknya. Sebab kata Thomas dari beberapa

pemberitaan beberapa hari terkahir ini, tanpa menyebutkan nama, seakan ada beberapa orang yang menjadi nara sumber untuk beberapa hal yang terkadang, belum tentu tahu akar persoalannya, “Ya, ini yang sangat berbahaya, mencampuri beberapa hal yang sangat teknis, yang terkadang tidak tahu persis apa yang terjadi, namun ssemacam tahu atau bahkan pura pura tahu, hanya untuk ABS (Asal Bapak Senang) atau koprol,” tukas Wabup sambil senyum. (rg/tng)

Diusulkan Pemkab ke Kemenpera MARISA – Sekira 4.700 unit rumah diusulkan pemerintah daerah untuk mendapatkan bantuan program rehab rumah dari Kementarian Perumahan Rakyat (Kemenpera) tahun 2013. Dijelaskan Kadis Sosial Pemberdayaan Masyarakat, Rusmiyati Pakaya, dalam program ini warga penerima akan mendapatkan subsidi sebesar Rp6 juta setiap unitnya. Untuk tahun ini, sesuai proposal yang diajukan ke Kemenpera, pihaknya mengusulkan sebanyak 4.700 unit. Dari angka itu, target minimal yang dikejar sebesar 2.500 unit dengan total anggaran mencapai Rp15 miliar. “Target itu jauh lebih besar dibanding tahun sebelumnya, Pohuwato hanya mendapatkan bantuan untuk 134 unit

rumah saja,” jelasnya. Ditambahkannya, usulan yang telah dimasukkan melalui Bappeda Provinsi Gorontalo itu telah mendapat respon positif pihak Kemenpera RI. “Kabupaten Pohuwato dinilai sangat bagus dan potensial untuk menjalankan program itu,” tandasnya.. Terkait program itu, Bupati Syarif Mbuinga menegaskan, bila subsidi rumah Rp6 juta tidak mencukupi, bersama Gubernur Rusli Habibie pihaknya akan mencoba memperjuangkan tambahan anggaran untuk program serupa. “Selain program ini, saya juga berencana membangun tiga tempat penyebrangan yang representatif untuk memudahkan aktivitas masyarakat di Desa Pohuwato,” tambahnya. (rg/tng)

KM Sabuk Nusantara Berlabuh Pekan Ini

HMS_PEMKABGORUT

HARAPAN BARU: Bupati Indra Yasin didampingi Thamrin Mangindaan saat foto bersama dengan ABK yang akan menuju pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya awal bulan Februari lalu.

KWANDANG- Setelah berlayar sekira dua pekan, KM Sabuk Nusantara 36 yang dilepas Bupati Hi Indra Yasin, pekan ini kembali ke Gorontalo Utara (Gorut). Kapal perintis kebanggaan masyarakat Gorut ini direncanakan tiba dan berlabuh di Pelabuhan Kwandang. “Jadwalnya akan tiba tanggal 20 Februari nanti. Saya akan langsung menjemput di pelabuhan Kwandang,” ungkap bupati. Setibanya nanti, Kapal perintis berkekuatan 500 DWT dengan rute Kwandang, Buol, Toli-Toli, Nunukan dan Berau beserta seluruh 14 Anak Buah Kapal (ABK) dari Kabupaten Gorut ini langsung diresmikan. “Kapal perintis ini sudah lama ditunggu-

tunggu masyarakat Gorontalo Utara secara khusus dan masyarakat Gorontalo secara umum untuk memanfaatkan transport antar pulau khususnya yang ingin ke pulau Kalimantan,” jelas Bupati. Diharapkannya, kehadiran kap[al perintis ini dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan perekonomian masyarakat, khususnya yang ingin berdagang antar pulau. “Kita memiliki banyak potensi baik itu hasil pertanian maupun ternak yang dapat dijual antar pulah khususnya di Kalimantan. Dan dengan terbukanya kembali perdagangan antar pulau dapat memberikan dampak terhadap peningkatan pereknomian”, tegas Bupati. (rg/tng)


Senin, 18 Februari 2013

PAUD

Minimnya Honor Guru Paud MANTAN wakil wali Kota Cirebon, Dr Agus Alwafier By MM merasa prihatin dengan minimnya honor untuk guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD). Agus menilai honor Rp200 ribu per bulan yang diterima oleh guru PAUD sangat tidak wajar dan tidak mencukupi untuk kebutuhan sehari-hari. "Bahkan untuk transport saja kurang," ujarnya kepada Radar (Grup JPNN), Jumat (15/2). Menurut dia, guru PAUD seharusnya mendapatkan porsi upah yang cukup dari pemerintah Kota Cirebon. Karena bila dilihat beban pekerjaannya cukup berat. "Memang betapa bijak guru-guru PAUD itu, mereka tak pernah berontak atau unjuk rasa pada pemerintah. Padahal PAUD adalah lembaga yang penting untuk membina anak bangsa secara dini," katanya. Agus mengungkapkan kehadiran PAUD hendaknya menjadi salah satu jawaban strategis untuk bisa mendongkrak pemahaman moral pada anak usia dini. Karena itulah, lanjut dia, pemerintah khususnya Dinas Pendidikan harus mendesain kembali keberadaan PAUD untuk diurusi secara baik. "PAUD harus dimenej dengan baik, dinaikan kualitasnya dan kesejahteraan gurunya pun harus diberikan," tuturnya. Agus menyebutkan saat ini ada ribuan guru PAUD di Kota Cirebon. Tidak mungkin seluruhnya diangkat menjadi PNS. Maka itu pemerintah kota harus mencari solusi yang terbaik untuk guru-guru PAUD. Kebijakan yang diambil harus berpihak pada guru PAUD, termasuk salah satunya memberikan honor yang layak. "Di sini DPRD harus sadar, dan sebagai lembaga yang memiliki fungsi anggaran harus memperhitungkan keberadaan guru PAUD yang memang memiliki peran penting," tegasnya. Terpisah, Ketua Komisi C DPRD Kota Cirebon, H P Yuliarso BAE mengatakan, anggaran untuk Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) sempat dibicarakan saat rapat pembahasan APBD 2013. Namun, lanjut dia, belum bisa terealisasi lantaran pihaknya memprioritaskan penghapusan pungutan di sekolah seperti LKS. "Insya Allah nanti masuk ke APBD Perubahan. Dari aspirasi juga ada sebagian yang masuk ke PAUD," tuturnya. (jpnn)

83 SMA Negeri di Sulut Daftarkan di PDSS Harold: 283 tak Masuk, Siswa bisa Kuliah di PTN TONDANO — Menjadi perhatian serius Universtas Negeri Manado (UNIMA) bagi Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri yang tidak masuk dalam daftar Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) yang merupakan sistem untuk memasukkan nilai rapor siswa untuk proses seleksi

SNMPTN. “Bedasarkan informasi dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), untuk daerah Sulut hanya 83 SMA Negeri yang telah terdaftar. Jadi bagi sekolah yang tidak terdaftar, maka siswanya pula tak bisa mendaftarkan diri dalam jalur undangan untuk peneri-

maan mahasiswa baru (maba) di Perguruan Tinggi Negeri (PTN),” ujar Pembantu Rektor Bidang Akademik Unima, DR Harold Lumapow MPd,kemarin. Dia pula menyatakan, secara otomatis dari total sekolah di Sulut sebanyak 366, sisanya 283 sudah tak ada kesempatan lagi untuk

UN Tingkat SD Dilaksanakan 6-8 Mei, Siap Diikuti 1678 Siswa TOMOHON — Pelaksaan Ujian Nasioal (UN) tahun 2013 untuk tingkat Sekolah Dasar (SD) akan dilaksanakan pada tanggal 6-8 Mei 2013. Hal tersebut diungkapkan, Kepala Dinas Pendidikan Daerah (Dikda), Dolvin Karwur melalui Kepala Bidang (Kabid) Pendidikan Dasar, Dikda Kota Tomohon, Sonny Saruan. “Penetapan tersebut berdasarkan langkah baku pada peraturan standar

nasional pendidikan No 0021/P/B-SNP/1/2013 tentang prosedur operasi standar (POS),” kata Saruan, kemarin. Dia juga menjelaskan, untuk pelaksanaan UN tingkat SD nanti, hari pertama akan diisi dengan mata pelajaran Bahasa Indonesia, hari kedua mata pelajaran Matematika dan hari terakhir atau hari ketiga mata pelajaran IPA. “Untuk jumlah peserata UN tingkat SD berdasar

akan data yang masuk berjumlah 1.678 siswa. Sedangkan untuk Sekolah Dasar Luar Biasa (SDLB) tidak ada siswa yang ikut,” jelasnya. Ditambahkannya, untuk soal yang akan digunakan saat UN, akan disiapkan dari pusat 75% sedangkan 25% dari pemerintah provinsi. “Kami hanya akan mencetak nomor ujian, dan nomor tersebut telah dibuat dari pusat,” tukasnya. (jeq)

mendaftarkannya karena telah ditutup. “Ini menjadi kerugian besar bagi sekolah yang tak terdaftar. Sebab, untuk pendaftaran maba jalur undangan mulai 8 Maret mendatang. Ini sangat merugikan siswa yang terdapat di 283 SMA Negeri, ungkapnya. (scr)

Harold Lumapow

Penerapan Kurikulum Baru Diminta Bertahap SLAWI — Pimpinan Pusat Muhammadiyah mempersilahkan Kemendikbud untuk menerapkan kurikulum baru. Namun demikian, pelaksanaan kurikulum harus bertahap. Sebab, pelaksanaan kurikulum tersebut tidak sedikit yang keberatan. "Silahkan (kurikulum) diterapkan, asal harus bertahap," kata Sekretaris Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Abdul Muthi MEd. Muthi mengungkapkan hal itu ketika menghadiri kegiatan di Gedung Korpri Slawi, Kabupaten Tegal belum lama ini. Muthi mengaku, pihaknya sudah melayangkan beberapa catatan kepada Mendikbud M Nuh terkait penerapan kurikulum terse-

but. Di antaranya terkait penggabungan mapel IPA dan IPS ke dalam materi mapel Bahasa Indonesia. ”Terkait rencana itu, jangan sampai mengurangi kecintaan peserta didik kepada ilmu sosial dan ilmu alam,” ujar Muthi yang juga pimpinan di Badan Akreditasi Nasional (BAN) Madrasah. Pertimbangan lain yang disorot PP Muhammadiyah antara lain penambahan jam mapel agama dari dua jam menjadi empat jam, pelaksanaan ujian nasional SMK di kelas XI bukan kelas XII, penambahan dua jam pela-jaran di sekolah dan kewaji-ban mengikuti Pramuka, bukan sebagai ekstrakurikuler. (jpnn)


Senin, 18 Februari 2013

DIKLAT PIM IV

Humiang Sidak Balai Diklat

INFORMASI pelaksanaan Pendidikan dan Pelatihan Kepemimpinan Tingkat IV (Diklat Pim IV) tidak berjalan optimal, membuat Sekretaris Kota (Sekkot) Bitung Drs Edison Humiang MSi langsung inspeksi mendadak (sidak) di Balai Diklat BKPI Kelurahan Aertembaga Kecamatan Aertembaga. Dalam, sidak tersebut Humiang tidak mendapati adanya kejanggalan di lokasi tersebut. Kepada 40 peserta, Humiang menegaskan agar kegiatan ini diikuti sebaik-baiknya karena Diklat bertujuan untuk meningkatkan kesetiaan dan ketaatan Pegawai Negeri Sipil (PNS), meningkatkan pengetahuan keahlian dan keterampilan, serta menanamkan kesamaan pola pikir yang dinamis. Setiap PNS memiliki kompetensi wawasan dalam melaksanakan tugas pemerintahan, memantapkan semangat pengabdian, pelayanan, pengayoman dan pengembangan partisipasi aparatur serta mempersiapkan pemimpin-pemimpin yang handal, ujarnya. Humiang juga mengingatkan kepada seluruh peserta, tidak meninggalkan tempat Diklat dengan alasan tidak jelas serta mampu memahami seluruh isi materi yang diberikan. Sementara untuk pelaksana kegiatan, Humiang meminta Panitia Diklat agar dapat melaksanakan setiap program Diklat yang sudah dijadwalkan dengan penuh rasa tanggung jawab.(kys/kie)

DEKAB

Kandoli Siap Hadiri RDP

SETELAH dua kali tertunda, Komisi A Dewan Kota (Dekot) Bitung kembali mengagendakan Rapat Dengar Pendapat (RDP), yang rencananya akan berlangsung hari ini pukul 11.00 Wita di ruang Paripurna Dekot Bitung, untuk menindaklanjuti aspirasi wartawan biro Bitung soal aksi kekerasan yang dilakukan oknum Kadisnakertrans Bitung Oktaf Kandoli terhadap wartawan Radio Gita Lestari Ferry Bolung beberapa minggu yang lalu. Dalam rapat tersebut, menurut Ketua Komisi A Victor Tatanude akan menghadirkan Kandoli, Sekretaris Kota, Asisten I, BKD-PP, Kabag Hukum dan Kabag Humas. Tatanude berharap, dari rapat ini akan menghasilkan keputusan yang baik. Sementara itu, Oktaf Kandoli ketika dikonfirmasi kemarin mengatakan kesiapannya untuk menghadiri RDP memenuhi undangan tersebut. Saya akan hadir, terima kasih, katanya singkat.(kys)

PILBUP SITARO

KPU Sebar Stiker Sosialisasi

KOMISI Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Sitaro, terus melakukan sosialisasi ke masyarakat, terkait dengan pelaksanaan pemilihan bupati (Pilbup) yang akan dilaksanakan 5 Juni mendatang. Ketua KPUD Sitaro Pricilya Bawole SE mengatakan, salah satu yang dilaksanakan saat ini adalah dengan menampal sejumlah stiker yang berisi tentang himbauan menggunakan hak pilih pada pilkada nanti. Kami sangat berharap, masyarakat bisa menggunakan hak pilihnya. Jangan ada yang golongan putih alias Golput. Program sosialisasi ini akan terus dilanjutkan. Kami meminta masyarakat turut mengambil bagian dalam sosialisasi dimaksud, ujar Bawole saat melakukan demo penampalan stiker disejumlah lokasi di Siau akhir pekan lalu. Sementara itu, salah satu komisioner KPUD Sitaro Fidel Malumbot S,Sos menjelaskan selain di lokasi tersebut, stiker juga ditampal di kendaraan umum, serta tempat-tempat umum lainnya. Dikatakan mantan ketua Panwaslu Sitaro ini, penampalan sticker tersebut merupakan tanda dimulainya serangkaian sosialiasi kepada masyarakat tentang Pemilukada Sitaro yang saat ini pada tahapan pemutakhiran data pemilih. Jararan kita di PPK hingga PPS juga akan melaksanakan demo seperti ini di wilayah kerja masing-masing. Dengan demikian kita berharap tak ada satu warga pun terutama pemilih yang tidak tahu kapan kita memilih bupati dan wakil bupati periode lima tahun mendatang, terang Malumbot. (iwn/kie)

OLAHRAGA

Futsal All Star Tahuna Cup 2013 Digelar

TURNAMEN futsal All Star Tahuna Cup tahun 2013 secara resmi dibuka akhir pekan lalu, dan mulai dipertandingkan. Kegiatan yang dilaksanakan di Gedung Olahraga (GOR) Manente, Sangihe, mendapat respon positif dari masyarakat khsusunya pecinta olahraga sepak bola. ini ajang yang baik untuk masyarakat, selain untuk kesehatan juga untuk melihat bakat anak- anak muda Sangihe yang haus akan olahraga sepak bola, ungkap Fitri Lumiu salah satu manajer tim Kelurahan Tidore. Sementara itu Ketua Panitia kegiatan Stenly Legrans mengatakan, turnamen ini dimaksud untuk memberikan kesempatan kepada anak-anak muda, untuk menyalurkan minat dan bakat mereka di sepakbola. Turnamen ini untuk membangkitkan geliat olahraga di Sangihe yang selama ini selalu memanfaatkan jalanan umum untuk bermain sepak bola. Kegiatan ini lagi, diharapkan akan ada bibit muda yang tumbuh untuk persepakbolaan Sangihe, tandas Legrans. (iwn/kie)

Lomban Tegur Keras Dandel Cuaca Buruk Hantam Sitaro

Tiga Warga Lia I Tewas Tertimbun Longsor SIAU Cuaca buruk yang menghantam wilayah Siau Tagulandang Biaro (Sitaro) membawa duka yang mendalam bagi warga. Pasalnya, akibat cuaca buruk ini tiga warga Lia 1 Kecamatan Siau Timur tewas tertimbun longsor. Ketiga warga yang merupakan satu keluarga: Max Dai Laazarus (22), Sarni Maya Lomboe (22), anak Cika Lazarus (4) tewas tertimbun tanah longsor sekitar pukul 24.00 Wita atau menjelang minggu pagi kemarin. Dari informasi yang diperoleh Radar Manado menyebutkan, kejadian naas yang menimpa para korban tersebut saat mereka (korban, red) tertidur lelap. Kemung-

kinan mereka lagi tertidur saat terjadi longsor itu, ungkap beberapa warga Siau di hubungi harian ini. Tak hanya itu, Longsor ikut merusak sejumlah insfratruktur umum seperi jalan. Kepala Badan Penanggulangan Bencana

Daerah (BPBD) Sitaro Elieaer Posumah ST hingga berta ini diturunkan belum bisa dikonfirmasi. Namun dari informasi yang diperoleh kepala BPBD Sitaro saat terjadi musibah itu tidak berada ditempat. (Iwn/kie)

Momongu Lipu Amatir Radio HAM Festival se Indonesia Timur

Orari Bitung Ukir Prestasi Tingkat Nasional BITUNG Luar biasa, sepenggal kalimat tersebut patut dialamatkan kepada Orari Lokal Bitung yang dikomandani Fabian Kaloh YD 8 UFK. Buktinya, Orari Lokal Bitung berhasil mengukir prestasi, memperoleh peringkat ke 3 seIndonesia Timur pada iven Momongu Lipu Amatir Radio HAM Festival se Indonesia Timur 2013 di Limboto Kabupaten Gorontalo Provinsi Gorontalo, 14 sampai 16 Februari 2013. Pada kompetesi penggiat Radio Amatir yang diikuti sekitar 400 peserta dari berbagai daerah seperti Palu, Parigi, Poso, Luwuk, Donggala, Toraja, Makassar, Manado, Maluku, Bolmong dan sejumlah

Fabian Kaloh

daerah lain di Indonesia Timur, dengan berbagai jenis perlombaan seperti ARDF (Fox Hunting), Trouble Southing, Emergency Setup, Mobile Antena, dan Racing Antena Tanah, kontingen Orari Lokal Bitung berhasil me-

raih juara 3 pada jenis lomba paling bergengsi yaitu Racing Antena Tanah. Bagi kami, ini adalah sebuah prestasi luar biasa, meskipun dengan kondisi yang terbatas tetapi Orari Bitung mampu menunjukan kemampuan individu dalam satu tim work yang kompak, ujar Ketua Orari Lokal Bitung Fabian Kaloh YD 8 UFK yang belum lama ini ditunjuk oleh Ketua Orari Daerah Sulut DR SH Sarundajang YB 8 SHS. Untuk itu, Kaloh mengatatakan salut buat para ambasador dari Kota Bitung dan trima kasih telah mengharumkan nama Bitung di kancah kompetesi penggiat Radio Amatir se Indonesia Timur. (kys/*)

Gempa 5,5 SR Landa Wilayah Sangihe

TAHUNA Gempa berkekuatan 5,5 skala richter (SR), Sabtu akhir pekan lalu terjadi di Kabupaten Sangihe. Gempa yang berlokasi di titik koordinat 4.33 LS, 135. 32 BT, 109 kilo meter barat daya Nabire dan Papua dengan kedalaman 10 kilo meter. Warga Sangihe sendiri sempat terkejut dengan terjadinya gempa bumi. Bahkan sempat berhamburan keluar dari rumah mencari perlindungan karena ketakutan. Kage- kage tanah goyang siang hari, langsung lari keluar rumah untuk

Kage - kage tanah goyang siang hari, langsung lari keluar rumah untuk menghindari terjadi sesuatu akibat gempa ini, Asis Warga Sangihe menghindari terjadi sesuatu akibat gempa ini, ungkap Asis dan sejumlah warga

lainnya. Kepala Badan Penanggulan Bencana daerah (BPBD) Sangihe, Ir Reintje Tamboto ketika dikonfirmasi Radar Manado, menyatakan kalau gempa ini tidak membahayakan dan masyarakat tak perlu takut. akhir pecan lalu terjadi Gempa diwilayah ini namun tidak membahayakan masyarakat, ungkap Tamboto. Gempa ini terjadi di lokasi 4.33 LS, 135. 32 BT, 109 kilo meter barat daya Nabire dan Papua dengan kedalaman 10 kilo meter, tandas Tamboto.(iwn/kie)

Struktur Organisasi PDAM Belum Selesai?

BITUNG Dewan pengawas Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Duasaudara Bitung didesak untuk segera menyelesaikan struktur organisasi PDAM karena hingga kini masih ada kekosongan jabatan yang tentunya berimplikasi pada kinerja pelayanan PDAM. Hal tersebut ditegaskan oleh Ketua Pansus PDAM Dewan Kota (Dekot) Bitung

Lexi Maramis akhir pekan lalu. Kenapa hingga saat ini struktur organisasi PDAM belum lengkap, tanya Maramis. Untuk itu ia berharap Dewan Pengawas harus bekerja professional dan bersinergi Dirut PDAM karena kewenganan untuk menentukan struktur organisasi PDAM, ada pada Dewan Pengawas. Jangan karena ada kepentingan terselubung,

terus yang dikorbankan pelanggan PDAM sendiri, akibat dari ulah Dewan Pengawas yang belum menentukan struktur itu, tegas Maramis. Sementara itu Ketua Dewan Pengawas PDAM Duasudara Bitung Hanny Ruru, ketika dikonfirmasi mengatakan semuanya sudah tuntas sesuai aturan perundang-undangan. (kys/kie)

Soal Penduduk Asing Merajalela di Madidir

BITUNG Sikap cuek yang ditunjukkan oleh Camat Madidir, Forsman Dandel dengan membiarkan banyak penduduk asing menetap di kecamatan tersebut melapor ke pemerintah, langsung saja membuat Wakil Walikota Bitung, Max Lomban naik pitam. Fungsi pengawasan yang melekat sebagai tugas wawali, langsung saja memberikan teguran keras kepada Forsman Dandel. Camat Madidir harus meningkatkan kinerjanya mengawasi pendatang yang menetap di wilayah Kecamatan Madidir. Koordinasi dengan jajaran Kelurahan termasuk Pala dan RT wajib ditingkatkan. Begitu juga dengan tamu wajib lapor 1 X 24 jam harus diterapkan kembali untuk mencegah hal-hal yang diinginkan yang dapat mengganggu stabilitas keamanan di Madidir. Pos kamling, juga harus diaktifkan kembali, tergas Lomban. Sementara itu, soal dugaan warga bahwa oknum camat tersebut diduga menerima fee setiap bulannya dari perusahaan-perusahaan termasuk pemilik kos untuk tidak mengusik kebe-

Forsman Dandel

radaan dari para pendatang itu yang notabene adalah tenaga kerja di perusahaan dan pemasukan lumayan dari pemilik tempat kos, Pemerintah Kota (Pemkot) Bitung akan mengambil tindakan dan mengecek keberadaannya di lapangan untuk diambil langkah lebih lanjut dan mempertimbangkan posisi Camat tersebut. Diketahui, seperti pemberitaan koran ini Sabtu akhir pekan lalu, Camat Madidir Forsman Dandel ketika hendak dikonfirmasi terkait adanya isu tersebut, Dandel menghindar dari pertanyaan wartawan koran ini. Saya mau buru-buru ke kedukaan, jawabnya sambil berlalu.(kys/kie)

Jualan BBM Eceran Kini Jadi Mata Pencarian Warga TAHUNA Kesulitan mencari pekerjaan karena dibatasi ijasah serta minimnya lowongan pekerjaan, membuat sejumlah warga Sangihe memilih berjualan bahan bakar minyak (BBM) eceran, jenis premium. Aktifitas jual BBM eceran dipinggir jalan telah dijadikan pekerjaan utama menghidupi keluarga, disamping ada warga lainnya yang hanya sebatas pekerjaan sampingan. Seperti halnya yang dituturkan salah satu warga Talengen Kecamatan Tabukan Tengah, Antika Kakampu, bagi dirinya berjualan BBM eceran sudah menjadi sandaran untuk menghidupi keluarganya meski berbagai tantangan kesulitan harus dihadapi, termasuk rela tak mendapatkan jatah BBM jika terlambat memasukkan rekomendasi pembelian ke SPBU dari pemerintah kampung setempat.

Dengan terbatasnya latar belakang pendidikan, saya mau tak mau memilih berjualan BBM untuk menopang ekonomi keluarga, meski menyadari resiko dari berjualan cukup tinggi, ungkap Kakampu. Ditengah menggeluti lahan pekerjaannya tersebut,Kakampu juga mengakui sering diperhadapkan dengan hal-hal yang kurang fair dalam berkompetisi sesama pengecer, dimana masih terdapat beberapa rekomendasi yang hanya dipegang satu orang saja, termasuk para pemegang surat keterangan penangkapan ikan (SKPI). Kami berharap pihakpihak berkompeten ekstra ketat melakukan pengawasan di SPBU, terkait dengan adanya rekomendasi yang lebih dari satu dipegang satu orang, serta pengawasn terhadap pemegang kartu SKPI, ujar Kakampu.(iwn/kie)

LPSE Gelar Pelatihan Tender Lewat Internet

TAHUNA Tuntasnya proyek gedung Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) beserta fasilitas pendukung untuk proses tender proyek lewat internet, pihak LPSE Sangihe langsung menindak lanjutnya dengan kegiatan pelatihan yang dimulai sejak pekan lalu. Salah satu panitia pelatihan, Frangky Runtulalo saat ditemui sejumlah wartawan disela-sela kegiatan mengatakan, dengan dilakukannya pelatihan, akan memudahkan pengelola dan panitia barang dan jasa terlebih penyedia jasa kontraktor untuk bisa memahami mekanisme dalam pengadaan barang dan jasa. Dikatakan pula olehnya, dengan diterapkannya pengadaan barang dan jasa secara elektronik

di tahun 2013 ini, diyakini mampu meminimalisir berbagai masalah seperti yang terjadi pada tahuntahun sebelumnya secara manual, khususnya dalam penentuan pemenang tender. Dengan adanya tender secara elektronik, dijamin pemenang tender nanti benar-benar objektif sekaligus menghindari adanya opini pemenang tender yang dilator belakangi intervensi, ungkap Runtulalo sembari menambahkan, dalam pelatihan kali ini turut menghadirkan instruktur dari LPSE Sulut, Jefry Dumais dan Lucky Tombuku sehingga diharapkan pelatihan ini dapat menambah ilmu kita dalam memahami mekanisme dalam pengadaan barang jasa. (iwn/kie)


Senin, 18 Februari 2013

HONDA

1

2

SK Segera Disampaikan

SURAT Keputusan (SK) tenaga honorer kontrak di Pemkot Tomohon segera diampaikan dalam waktu dekat ini. Kemungkinan besar SK tenaga honorer tesebut, akan disampaikan di minggu berjalan ini, dan itu sesuai SK Wali Kota Tomohon, Jimmy F Eman SE Ak, kata Sekertaris Kota (Sekot) Tomohon, DR Arnold Poli SH MAP, Minggu (17/2) kemarin. Dia juga menjelaskan, untuk melakukan perpanjangan kontrak bagi tenaga honorer, dilakukan verifikasi dimana data-data dari kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan sub bagian kepegawaian telah dikumpul, untuk kepentingan penilaian dari tenaga honorer selama ini. Yang terutama dinilai adalah kehadiran dan kinerja dari tenaga honorer tersebut, selama satu tahun ini. Jika tidak memenuhi syarat, kontrak akan diputuskan atau tidak diperpanjang, jelasnya. Ditanya apakah akan ada penerimaan tenaga kotrak yang baru, jika ada pemutusan kontrak tenaga honorer lama. Untuk saat ini tidak akan ada penerimaan tenaga honorer di Pemkot Tomohon. Namun, untuk pemutusan kontrak kemungkinan akan ada, karena dari laporan ada tenaga kontrak yang sudah lama tidak masuk kantor, tukasnya. Diketahui, untuk pembayaran gaji tenaga kontrak di Pemkot Tomohon mencapai Rp6 Miliar per tahunnya. (jeq/kie)

KPPT

Ijin Miras di Perketat

MARAKNYA peredaran minuman keras (miras) di Kabupaten Minahasa Utara (Minut), mendapat perhatian serius pemerintah daerah. Salah satunya, dengan memperketat masalah perijinan bagi perusahaan. Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperidang) telah melakukan koordinasi bersama Kantor Pelayanan Perijinan Terpadu (KPPT). Penetapan ini sudah berlaku sejak tahun lalu. Tujuannya untuk mempermudah pengawasan peredaran miras, tutur Kepala KPPT Minut, Marthen Sumampouw. Ketentuan, tiap wilayah hanya ada satu izin dan tidak boleh ada ijin lagi, tukasnya. Diakuinya, sejauh ini di Minut baru 7 pengusaha yang memiliki izin penjualan miras. Dan yang dijual miras berlabel atau memiliki ijin produksi. Sebelum mengeluarkan ijin, kita melakukan kros cek lapangan, terangnya. (tng/kie)

TOMOHON

Tular: Bencana Tanggungjawab Seluruh Masyarakat

PERSOALAN bencana alam berupa banjir yang menimpa Kota Manado, harus diseriusi semua pihak. Hal tersebut diungkapkan, Ketua MPI KNPI Tomohon, Fargo Tular. Penanganan banjir di Kota Manado harus menjadi tanggungjawab seluruh masyarakat, bukan hanya semata-mata tanggungjawab pemerintah dan masyarakat Kota Manado, kata Tular, kemarin. Menurutnya, bencana banjir yang terjadi di Kota Manado tersebut merupakan akibat dari perilaku negatif masyarakat terhadap lingkungan. Ini juga akibat perilaku yang tidak baik dari masyarakat yang bermukim diwilayah perbukitan yang ada disekitar Kota Manado, dengan tidak mempehatikan lingkungan, ujarnya. Dia juga mengungkapkan, masyarakat Kota Tomohon dan Kabupaten Minahasa bisa disebut penyebab terbesar banjir di Kota Manado. Wilayah Kota/Kabupaten tetangga Kota Manado harus ikut bertanggungjawab terhadap musibah banjir di Kota Manado. Masyarakat Kota Tomohon dan Minahasa harus peduli lingkungannya kalau tidak mau disebut sebagai agen bencana (agent of disaster), ungkapnya. Dalam mengantisipasi agar bencana serupa tidak terjadi lagi, Tular mengatakan, sejak dini harus dikampanyekan persoalan lingkungan dan dijadikan isu penting untuk masyarakat penghuni dataran tinggi seputar Manado, terutama Tomohon dan Minahasa. Pemerintah harus melibatkan lembaga-lembaga yang potensional untuk dijadikan corong penyelamatan lingkungan seperti Gerakan Pramuka, LSM Lingkungan, Lembaga Pendidikan dengan kewajiban memasukkan materi Lingkungan dalam kurikulum muatan lokal, dan sebagainya, ujar Tular yang juga merupakan aktivis lingkungan ini. Dia juga sebagai warga Tomohon dan mewakili generasi muda di kota Tomohon meminta maaf atas terjadinya bencana banjir di Kota Manado. Kami minta maaf atas kelalaian kami menjaga lingkungan sehingga saudara-saudara di Kota Manado menanggung akibatnya, tukasnya. (jeq/kie)

3

Rian/rm

HANCUR: Puluhan kendaraan yang diparkir di depan Gereja tertimbun longsor,(foto 1). Dua unit rumah tipe Edenbridge hancur di bagian belakang dihantam longsor,(foto 2). Korban yang tertimbun puing rumah sedang dievakuasi aparat TNI untuk dibawa ke rumah sakit, (foto 3).

Jalur Tomohon Manado Putus 4,5 Jam Minut Dikepung Longsor

Bupati Pimpin Relokasi Jalan Airmadidi-Tanggari

MINUT Hujan deras yang mengguyur wiilayah Minahasa Raya akhir pekan lalu, tak hanya menimbulkan banji, tapi juga bencana longsor. Tak terkecuali di Kabupaten Minahasa Utara. Mulai dari Desa Serawet dan Likupang I Kecamatan Likupang Timur, Desa Munte, Kecamatan Likupang Barat, Desa Kaweruan, Kecamatan Likupang Selatan dan Desa Tanggari, Kecamatan Airmadidi. Bahkan kondisi yang paling parah terjadi di Desa Tanggari. Pasalnya, longsoran tanah mengakibat akses jalan yang mengubungkan Airmadidi dan

Tondano, kemarin sempat terputus. Bupati Drs Sompie Singal saat itu langsung turun ke lokasi kejadian untuk berbaur bersama warga ikut membantu kerja keras Dinas Pekerjaan Umum (PU) yang menurunkan teknisi dan satu unit alat berat (eskavator, red), mengangkat tumpukan tanah dari badan jalan. Kurang dari tiga jam, akses jalan kembali bisa dilalui kendaraan yang telah menjulur akibat antrian panjang. Akses jalan kini sudah bisa dilalui kembali, ungkap Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Patrice Tamengkel. (tng)

Hanura-NasDem Terancam Tak Bisa Kampanye di Minut Tak Masukkan Daftar Tim Kampanye

MINUT Komisi Pemilihan Umum (KPU) Daerah Minahasa Utara (Minut) bakal memberikan sanksi tegas, berupa larangan kampanye bagi dua partai politik peserta pemilihan umum (Pemilu) yakni partai Nasional Demokrat (NasDem) dan partai Hati Nurani Rakyat (Hanura). Pasalnya, hingga batas akhir yang sudah ditentukan KPU, dua partai tersebut tak kunjung memasukan daftar tim kampanye. Hal itu ditegaskan langsung personil KPUD Minut, Darul Halim SH, kepada harian ini Halim mengungkapkan, dari 10 partai sudah delapan yakni PAN, PKB, Demokrat, PDIP,

Gerindra, PPP, Golkar dan PKS yang sudah memasukan susunan tim kampanye, sedangkan NasDem dan Hanura tidak memasukan. Sesuai tahapan, pemasukan tim kampanye tiap partai itu wajib dilakukan. Apa lagi menyangkut hal ini KPU sudah memberitahuka sejak jauh-jauh hari. Namun hingga pukul 17.00 Wita pada Jumat (15/2) lalu yang merupakan waktu batas akhir, dua partai tersebut tak kunjung memasukan data, beber Halim. Dia menambahkan, sesuai aturan yang ada semua partai diwajibkan memasukan daftar tim kampanye dan bagi partaipartai yang tidak mema-

sukan susunan tim dalam tahapan berjalan, KPU wajib untuk tidak memberikan rekomendasi bagi partai tersebut untuk tidak boleh berkampnaye. Sanksinya berupa tidak dikeluarkannya izin rekomendasi melakukan kampenye, tegasnya. Jika rekomendasi tak dikeluarkan, maka partai yang bersangkutan yakni NasDem dan Hanura dilarang untuk melakukan kampanye umum maupun tertutup. Dua jenis kampanye itu nantinya yang tidak dikeluarkan oleh KPU. Sementara untuk jenis kampanye lainnya boleh dilakukan, beberanya. (tng/kie)

Sat Pol PP Tindaki PNS dan Siswa Kumabal

Kedapatan Keluyuran di Jam Kerja dan Belajar MINUT Maraknya Pegawai Negeri Sipil (PNS) hingga para siswa yang keluyuran di jam kerja dan belajar di Kabupaten Minahasa Utara (Minut), bakal ditangkap Satuan Polisi Pamong Praja (Sat Pol PP) untuk diberikan pembinaan. Dalam pekan ini, satuan penegak peraturan daerah

(perda) ini segera melakukan razia ke sejumlah wilayah yang kerap dijadikan tempat berkumpul para siswa maupun PNS. Saat ini jadwalnya sudah diagendakan, ungkap Kepala Sat Pol PP Minut, Arnolus Wolayan. Menurutnya, razia PNS dan Siswa ini sebagai bentuk penegakan disiplin

sesuai instruksi Bupati Drs Sompie Singal dan Wabup Yulisa Baramuli. Bagi PNS yang keluyuran tanpa alasan jelas saat jam kantor akan dikenakan sanksi tegas. Sedangkan, bagi siswa akan diberikan pembinaan kemudian dikembalikan ke sekolah masing-masing , tegasnya. (tng/kie)

12 Titik Longsor, Butuh Jalan Alternatif

TOMOHON Cuaca buruk dengan turunnya hujan deras yang turun selama dua hari berturut, Sabtu (16/2) hingga Minggu (17/2) kemarin, mengakibatkan terjadinya tanah longsor di ruas jalan Tomohon-Manado, sekira pukul 08.30 Wita, tepatnya di Kelurahan Tinoor dan Kinilow. Selama 4 jam ruas jalan utama yang menghubungkan Tomohon dan Manaado putus. Kendaraan yang sudah terlanjur ikut jalan tersebut harus menunggu sampai akses jalan dibuka. Badan Penanggulan Bencana Daerah (BPBD) Tomohon langsung menurunkan Tim Reaksi Cepat (TRC) untuk membersihkan tanah yang membumbung di atas badan jalan. Mendapat informasi adanya tanah longsor, tim langsung menuju lokasi, untuk melakukan penanggulangan, kata Kepala BPBD, Drs Eddy Turang MM, kemarin. Penanganan tanah longsor tersebut cukup berat, dan

dibutuhkan waktu sekira 4,5 jam baru bisa teratasi. Akses jalan Tomohon Manado baru bisa dilalui sekira pukul 13.00 Wita. Tanah longsor yang terjadi, ada 12 titik sehingga penanganan membutuhkan waktu. Namun, bersyukur kami bersama Balai Pelaksana Jalan Nasional Wilayah XI dan pihak kepolisian serta masyarakat secara bersamasama menangani bencana tersebut akhirnya bisa teratasi, ujar Turang. Ditambahkannya, untuk masyarakat dan pengendara baik roda dua maupun roda empat, yang akan melalui jalan tersebut untuk tetap berhatihati. Cuaca masih belum kembali normal, bisa saja ada longsor susulan. Jadi, harus waspada apabila akan melintas jalan Manado-Tomohon yang memang rawan bencana tanah longsor. Saat ini, kami tetap melakukan pemantauan dan pengecekan didaerah-daerah rawan bencana di Tomohon, tambahnya. (jeq/kie)

Pengurusan Akte Nikah Hanya 100 ribu

MINAHASA Kepengurusan akte nikah di Kabupaten Minahasa, ini harus menjadi perhatian serius pemerintah. Pasalnya, dalam kepengurusan ada banyak calo yang meminta uang sebesar 300 ribu untuk melakukan pengurusan tersebut. Saya heran memang mengurus akte, ada oknum pegawai yang meminta uang sebesar itu. Padahal, setahu saya itu hanya 100 ribu untuk adminstrasinya, ujar salah satu warga, yang tak mau namanya dikorankan, kemarin. Dia pula menyatakan, kiranya dalam kepengurusan tersebut, pemerintah bisa memperhatikan secara serius karena sudah banyak meresahkan warga. Ini harus diusut tuntas dinas terkait. Sehingga masalah itu bis tuntas dengan segera. Apalagi, ada calo yang meminta uang yang cukup fantastis, ungkapnya. Sementara itu, Kepala Dinas Kependudukan dan

Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Minahasa Reviva Maringka menegaskan, kalau kepengurusan akte nikah itu hanya 100 ribu untuk biaya administrasi. Tidak benar kalau kami meminta uang sebesar 300 ribu. Kalau kantor kami, biaya adminstrasinya hanya 100 ribu. Tidak ada biaya tambahan lainnya. Memang itu, tidak dihitung untuk biaya administrasi sewaktu diteguhkan digereja, karena itu telah dibayarkan bukan di Disdukcapil, tegas Maringka. Lanjut dikatakannya, untuk frekuensi pembuatannya memang tergantung dari kesedian dan lengkapnya berkas yang dimasukan warga untuk pembuatan akte nikah. Apabila berkasnya sudah lengkap, maka proses pembuatannya pula bisa hanya sehari saja. Jadi kami tidak pernah menahan proses pembuatannya, pungkasnya. (scr/kie)


Minsel & Mitra

Radar Manado

11

Senin, 18 Februari 2013

Koalisi Partai Tunggu Pasangan PDIP Tak Terakomodir, JD-Maron Bakal Diuji Komitmen

Jalan yang menghubungkan Wilayah Tombatu-Silian-Toluaan hingga Kabupaten Minsel yang harus dijembatani dengan batang pohon kelapa karena rusak akibat meluapnya saluran air persawahan, karena tingginya curah hujan.

APBD ‘Diluluskan’, Mitra Berlega RATAHAN – Pengaruh keberadaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) pada sebuah daerah memang sangat terasa. Apalagi didalamnya memuat sejumlah anggaran penyokong pembangunan sesuai dengan rencana pemerintah setempat. Seperti halnya APBD Minahasa Tenggara (Mitra) 2013 yang sempat tertunda-tunda penggunaannya, kini sudah dapat digunakan setelah ‘diluluskan’ Badan Anggaran (Banggar) Dewan Kabupaten (Dekab) Mitra, akhir pekan lalu. Dari informasi, semenjak belum mendapatkan assistensi oleh pihak dekab seiring dengan perampungannya oleh Tim

Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD), keberadaan APBD tersebut menjadi buah bibir masyarakat bahkan kalangan PNS, seiring dengan perjalanan awal tahun sudah berada dibulan keduatahun 2013. Dimana penggunaan APBD disebutkan sangat berpengaruh terhadap jalannya pembangunan secara keseluruhan. Mulai dari proses tender yang berujung pada pembangunan fisik, hingga sejumlah kebutuhan daerah lainnya termasuk pelaksanaan pesta demokrasi rakyat, Pemilihan Umum Kepala Daerah Mitra 2013. “Sudah-sudah. Sudah bisa digunakan secara keseluruhan. Ini dengan sudah adanya persetujuan pihak Dekab ketika

pengajuan perampungan dibahas bersama TAPD,” ungkap Pelaksana tugas Sekretaris Kabupaten Mitra Ir BA Tinungki MEng pekan lalu. Ia membenarkan jika dengan diassistensinya APBD ini oleh pihak legislator setelah mendapatkan evaluasi dari pihak pemerintah provinsi, penggunaannya akan sangat berpengaruh terhadap jalannya pembangunan di Mitra. “Mudah-mudahan saja penggunaannya akan sesuai dengan perencanaan apalagi kita berada ditahun politik, dimana kebutuhan dana dalam kesuksesannya akan sangat dirasakan segenap masyarakat Mitra,” jelas Tinungki. (qrk)

Advertorial

Pemulihan untuk Siswa dan Pria Mitra

Salah satu siswa kala memeluk Bunda Pembangunan Mitra, T2.

PEMULIHAN terhadap karakter yang menjadi penentu kesuksesan daerah terus dilakukan Bupati Mitra Telly Tjanggulung (T2). Tanggung jawab pemulihan keluarga, dinilai tak lepas dari tanggung jawab pria, sebagai kepala rumahtangga. “Sebab pria merupakan panutan dan bukan hanya sebatas kepala keluarga saja,” ungkap T2 dihadapan ribuan pria yang ada di Tombatu Timur, Tombatu Utara dan Silian Raya. Tak ketinggalan diagenda ‘sakral’ para kawula muda, Valentine’s Day (14/2), T2 pun menyempatkan diri merayakan bersama ribuan siswa. “Teruslah belajar dan buatlah prestasi yang luar biasa. Saya yakin kalau kita bekerja keras dengan cara-cara yang benar bersama Tuhan, maka impian kita tentu akan terwujud,” harap T2. (***)

T2 Dihadapan Pria Silian Raya.

T2 bersama Ibuibu di Kecamatan Tombatu Utara

Berbagi kasih sayang bersama ribuan siswa di Mitra dalam perayaan Valentine’s Day

RATAHAN – Penetapan pasangan calon bupati dan wakil bupati (cabup-cawabup) oleh PDIP Minahasa Tenggara (Mitra), bakal menjadi tolak ukur para partai yang merencanakan koalisi. Bahkan penetapan tersebut bakal berpengaruh besar terhadap penetapan pasangan, bukan hanya partai koalisi melainkan partai penguasa parlemen Mitra, Golkar. Sedangkan, penetapan pasangan calon oleh PDIP bakal berimbas tak terakomodirnya sejumlah figur potensial, yang telah mendaftarkan dan mengikuti mekanisme dipartai berlambang kepala banteng itu.

Selain James Sumendap (JS), sebut saja Jeremia Damongilala (JD) dan Maxi Rondonuwu (Maron) hingga Margartha Tangel Dalos (McD), yang sementara ini dalam pertimbangan DPP PDIP. Kecuali JS dan McD, kedua figur tersebut bakal diuji komitmennya ketika mendaftarkan diri di PDIP beberapa waktu lalu. Dimana dalam ‘ikrarnya’, kedua figur ini masing-masing menyatakan hanya akan maju sebagai cabup, melalui partai dengan ciri khas warna merah itu. Disatu sisi, track record kedua figure ini dinilai sudah ‘layal jual’ dan tentu menjadi sorotan

partai koalisi yang ada. Sebut saja koalisi PAN-Demokrat hingga koalisi partai penghuni parlemen lainnya. “Memang ada komunikasi-komunikasi yang terjalin dengan para figure ini, meski mereka sudah mendaftarkan diri di PDIP. Sebab semua kan bisa berubah,” ungkap Sekretaris Demokrat Mitra Noly Langingi belum lama ini. Sementara itu, Ketua DPC PDIP Mitra JS menyatakan PDIP akan menetapkan pasangan calon pada pekan berjalan ini. “Jika tak ada aral melintang, pekan ini sudah akan ditetapkan,” bebernya. (qrk)

Hujan Deras, Nelayan Diminta Waspada RATAHAN – Curah hujan yang tinggi akhir-akhir ini cukup mengkhawatirkan daerah Minahasa Tenggara (Mitra). Alasannya, daerah ini memiliki sejumlah titik rawan, termasuk aktifitas warga yang sebagian besarnya merupakan nelayan. “Cuaca hujan memang sering menghambat kami untuk melaut. Apalagi kalau disertai angin keras,” ungkap Anjas dan Meiki sejumlah nelayan yang ada di Belang. Bahkan akibat hujan yang tinggi, sejumlah daerah yang ada

pun sering tergenang air terutama jalan-jalan protocol yang ada. Mulai dari kawasan ibukota, hingga beberapa daerah lainnya dikabupaten berslogan pemulihan itu. “Akhir-akhir ini, cuaca memang hujan deras. Para nelayan diharapkan dapat jeli membaca situasi dengan naluri yang tajam sesuai dengan pengalaman agar tidak harus memaksakan diri untuk melaut,” ungkap Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Mitra Ir George Ruata, kemarin. Sedangkan, ancaman longsor

didaerah tersebut pun terkesan menjadi hal lumrah ketika diguyur hujan deras. “Kita memang sering dilanda bencana. Namun kalau kita terus meningkatkan kewaspadaan, tentu akan terhindar dari hal-hal yang kita tidak inginkan bersama. Dan kami berharap masyarakat termasuk para pengguna jalan, agar lebih waspada dengan kondisi alam sekarang ini,” harap Kepala Bagian Humas dan Protokol Sekretariat Kabupaten Mitra Drs Esra Sengkey MSi. (qrk)

KDP Siap Bertarung Menuju Deprov 2014 AMURANG-Desakan majunya Kistovorus Deky Palinggi SE pada pemilihan legislatif 2014, mulai terjawab. Suami tercinta dari Bupati Minsel Tetty Paruntu SE itu sudah memastikan kesiapan dirinya untuk bertarung menuju gedung deprov di Manado. “Ya, saya sudah siaap untuk mewakili Kabupaten Minsel dan Mitra di Dewan Provinsi Sulut. Namun tentunya itu harus keinginan dari warga masyarakat. Kalau masyarakat menginginkan pasti saya akan maju berjuang,” ungkap Palinggi, belum lama ini. Dikatakannya, keinginan dirinya untuk terjun pada pemilihan depan karena merasa terpanggil untuk berbuat lebih bagi masyarakat. Mendampingi istri tercinta sebagai bupati, men-

dorong dirinya untuk lebih banyak berbuat lagi. “Saya merasa terpanggil untuk melayani masyarakat, bukan dilayani. Makanya saya ingin berbuat lebih lagi untuk masyarakat,” ungkapnya lagi. Kesiapan Palinggi untuk bertarung pada pesta demokrasi nantinya, rupanya telah direstui Partai Golkar. Meski belum disahkan secara resmi, namun kepastian Palinggi maju menggunakan partai berlambang pohon beringin itu sudah didapat dari rapat internal fungsionairs beberapa pekan lalu. Diketahui, kepastian majunya Palinggi pada pesta demokrasi tahun depan karena ada desakan serta permintaan dari warga masyarakat. Selain di-

Kistovorus Deky Palinggi

anggap mampu mewakili aspirasi masyarakat, kapasitas dan kapabilitas Palinggi sudah tak bisa diragukan lagi. “Pak Deky bisa maju karena diminta kami masyarakat. Makanya kami mendukung penuh,” tandas Reza Ngion, warga Minsel. (haijer )

Diguyur Hujan, Minsel Masih Aman AMURANG-Meski diguyur hujan selama belasan jam, namun situasi di Kabupaten Minsel khususnya wilayah kecamatan yang rawan longsor dan banjir masih kondusif. Dilaporkan, tidak ada longsor dan banjir yang terjadi pada cuaca buruk kali ini. Sejak Sabtu, (16/02) akhir pekan lalu, hujan deras disertai angin sudah menghantam seantero Povinsi Sulut tak terkecuali di Kabupaten Minsel. Aktivitas warga pun ikut lumpuh akibat cuaca buruk itu. Bahkan, lalulintas disepanjang jalan Trans Sulawesi di Amurang terlihat lengah. Meski sempat dikuatirkan warga masyarakat akan bahaya yang akan ditimbulkan, namun hingga berita ini diturunkan belum kejadian seperti banjir dan tanah longsor. Sungai Nimanga Maruasey yang beberapa pekan lalu meluap dan menggenangi sejumlah desa di Kecamatan Tumpaan, masih stabil. Bahkan, gelombang pasang masih terlihat normal. Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Minsel Handrie Komaling SH saat dikonfirmasi menjelaskan, bahwa tidak ada kejadian yang serius akibat cuaca buruk ini. Meski ada longsoran kecil, namun itu tak menimpa badan jalan maupun rumah warga dan

Dikuatirkan, jika tak ditanggulangi secepatnya, ruas jalan di Desa Lelema, Kecamatan Tumpaan akan putus total.

lainnya. “Masih aman, tidak ada banjir dan tanah longsor. Ada kecil tapi nda begitu serius,” jelasnya. Kendati begitu, pihaknya sangat mengkuatirkan kondisi ruas jalan di Desa Lelema, Kecamatan Tumpaan. Jika tidak ditanggulangi secepatnya, bukan tidak mungkin jalan tersebut akan putus total. “Itu yang kami takuti. Makanya harus diperbaiki secepatnya biar aman,” ujarnya. Setelah mengusulkan penang-

gulangan longsor di ruas jalan Lelema dan telah ditanggapi serius Pemprov Sulut, Bupati Minsel Christiany Eugenia Tetty Paruntu SE menghimbau agar warga waspadai bencana banjir dan tanah longsor yang terus saja mengintai. “Iya, warga yang tercinta agar selalu waspada dengan cuaca saat ini. Jangan sampai berdampak buruk bagi kita. Bagi yang tinggal dipinggiran sungai, tebing dan pantai harus lebih hati-hati lagi,” imbaunya. (hyr/kie)


Life Style

12

Radar Manado

Senin, 18 Februari 2013

HOT SELEB

Kurang Puas Jadi Bintang Film

LAUDYA CYNTHYA BELLA

Berharap Raffi dapat Mukjizat Ingin Curhat di Tanah Suci

Angelina Jolie

BRAD Pitt dan Angelina Jolie rupanya kurang puas hanya menjadi bintang film. Kini mereka memulai bisnis pembuatan minuman anggur di Prancis. Langkah ini sama dengan yang dilakukan musisi Sting, aktor Gerard Depardieu dan sutradara Francis Ford Coppola yang juga terlibat dalam bisnis pembuatan anggur. Pasangan bintang Hollywood ini akan bekerja sama dengan penjual anggur Prancis, Marc Perrin di kediaman mewah mereka di Prancis. Brad Pitt dan Jolie telah mengambil alih produksi anggur merah yang sebelumnya dikenal dengan nama Pink Floyd. Merk ini sesuai dengan nama band Inggris yang merekam album The Wall di Chateau Miraval di Correns yang kini telah menjadi rumah kedua Pitt dan Jolie sejak 2008. Properti yang memiliki kebun anggur seluas 60 hektar dan sebuah rumah mewah layaknya istana ini awalnya disewa Pitt dan Jolie selama tiga tahun sebelum akhirnya dibeli. Kediamanan mewah ini sebelumnya dimiliki pianis jazz Prancis, Jacques Loussier, dan pernah digunakan Pink Floyd, studio rekaman di dalam rumah ini juga pernah digunakan oleh Sting dan band the Cranberries. Anggur Miraval 2012 produksi pasangan ini akan dilempar ke pasar pada Maret mendatang dengan membawa nama Jolie-Pitt dan Perrin. Mereka juga akan memproduksi anggur putih yang diperkirakan mulai dijual akhir tahun ini. "Mereka ingin menjamin pembuatan anggur yang terbaik,"" kata Perrin seperti dilansir BBC, Jumat (15/2). Pasangan ini bakal mengawasi semuanya dari instalasi kilang anggur hingga pengerjaan label pada beragam macam anggur.(jpnn/lla)

Laudya Cynthya

Nassar KDI

SUKSES di dunia hiburan tak membuat Nassar KDI dan keluarga melupakan agama. Mulai Sabtu (16/2) hari ini, Nassar dan keluarga akan melaksanakan ibadah umroh hingga 24 Februari 2013. "Alhamdulillah hari ini berangkat menuju ke Tanah Suci. Rasanya senang, karena di sana tempatnya doa, tempat mengadu. Anak-anak juga semua seneng, karena kan mereka belum pernah juga," kata Nassar saat ditemui

di rumahnya di Tangerang, Banten, Sabtu (16/2) Nassar menganggap umroh merupakan ibadah yang spesial. "Kalau di sini kan abis shalat, doa. Kalau di sana itu kayak cerita, semuanya diomongin. Jadi seperti curhat, semua yang keluar dari mulut itu semuanya do"a, semuanya permintaan," ujarnya. Nassar menyatakan, umroh bareng keluarga adalah yang pertama dilakukannya. "Kalau yang lalu-lalu kan

pembelajaran. Sekarang ini kan ibaratnya pemimpin, jadi walaupun belum ngerti banget, minimal bisa mimpin anak-anak," ungkap Nassar. Umroh kali ini juga terasa makin istimewa karena istri Nassar, Musdalifah sedang mengandung. Namun demikian Nassar berharap tak ada persoalan dengan kandungan istrinya selama umroh. "Ya mudah-mudahan dijaga, tapi fokus kita kan ibadah," ujar Musdalifah. (jpnn/lla)

Bella

MASALAH hukum yang dihadapi Raffi Ahmad ikut menjadi keprihatinan Laudya Cynthya Bella. Hal itu terlihat saat Bella sering mengunjungi Raffi Ahmad di Badan Nasional Narkotika (BNN) Cawang Jakarta Timur. Bella mengatakan, bahwa masalah hukum yang mendera Raffi adalah ujian buatnya. Harusnya kejadian bisa diambil hikmahnya oleh Raffi. Ia juga melihat kemungkinan Raffi untuk lolos dari jeratan hukum sangat tipis dan hanya mukjizat yang bisa menolongnya. “Saya minta

doanya supaya Raffi dapat hukuman yang seringanringannya kita berharap ada mukjizat,” kata Bella di Studio RCTI Kebon Jeruk Jakarta Barat, Minggu (17/2). Mantan kekasih Raffi Ahmad ini juga menggambarkan Raffi adalah pekerja keras dan punya semangat yang cukup luar biasa. Raffi juga terlihat sangat mencintai adik dan seluruh keluarganya. “Orangnya semangat banget untuk kerja, dia kelihatan cinta banget sama adik-adiknya dan pelindung bagi keluarga,” ujar Bella. (jpnn/lla)

Tower 103 Sudah Berdiri RANOYAPO - Tim Emergency Recovery System (ERS) dan Pekerjaan Dalam Keadaan Bertegangan (PDKB) yang diterjunkan PLN Suluttenggo untuk merehabilitasi jaringan Lopana-Otam yang rusak karena bencana alam kini sudah masuk pada tahapan finishing. Tower 103 yang roboh karena meluapnya air sungai Ranoyapo, kini sudah berdiri . Genaral Manager PT PLN Suluttenggo Januwarsono yang ikut turun langsung ke lokasi pembangunan tower baru, terus memberikan support yang tinggi kepada tim ERS dan PDKB yang bekerja tanpa henti meski dalam kondisi cuaca hujan. Hal ini dibuktikan dengan seminggu sudah pekerjaan rehabilitasi dilakukan dan tower 103 penyangga jaringan sudah berdiri tegak. Pekerjaan yang dijawadwalkan akan memakan waktu sebulan untuk rehabilitasi, bisa dikerjakan dalam waktu seminggu. “Kami bekerja keras menyelesaikan pekerjaan ini dengan cepat. Dan ternyata usaha kami tidak sia-sia,” kata Manager Transmisi dan Distribusi, Trino Erwin. Dibawah guyuran hujan deras dan suhu udara yang dingin, Januwarsono nekad menerobos hujan deras hanya untuk memberi support kepada tim yang bekerja. “Inilah tim kami terbaik yang telah bekerja keras agar kondisi kelistrikan di Suluttenggo bisa kembali normal,” puji Januwarsono, ditengah-tengah Tim ERS dan PDKB yang sedang melakukan pekerjaan dan merampungkan finising tower 103 di desa Lindangan Kecamatan Ranoyapo Kabupaten Minahasa Selatan. Progres hari ini hujan seharian kami tetap bekerja menyambung 3 buah konduktor T 104 sampai selesai. “Semalam sempat hanyut karena sungai pasang. Dua buah konduktor fasa dari T 102-ERS-T140 selesai di tarik. Pekerjaan jam 18.00 kami hentikan karena cuaca yang kurang bersahabat. Rencananya besok kami akan menarik 1 konduktor fasa lagi dari T102-ERS-104 dan sangging. Optimis besok sore Line 1 lopana – Otom bisa kita Oprasikan dan sampai saat ini Januwarsono tetap melakukan pemantauan di setiap titik yang rawan kecelakaan listrik,” tambahnya.(kie/*)


Sambungan

Radar Manado

13

Senin, 18 Februari 2013

SBY Langsung Sampaikan Turut Berbelasungkawa JAKARTA--Bencana banjir dan tanah longsor yang menelan korban nyawa dan manusia membuat Presiden SBY ikut bersedih. SBY menyampaikan rasa duka dan sedih dalam percakapan sepintas dengan Walikota Manado Vicky Lumentut diatas tribun puri agung hotel Sahid Jaya Jakarta. Lumentut yang memimpin

tim Partai Demokrat Sulut langsung membisikan ke SBY soal kondisi Manado. “Pak, kami sedang dilanda bencana banjir dan tanah longsor. Sudah ada korban jiwa,” ujar Lumentut. SBY pun tampak sedikit tertegun dan memintah Lumentut dan masyarakat Manado bersabar. “Pak Vecky Lumentut sampai-

kan ke masyarakat Manado, bersabar,” kata SBY. Vicky Lumentut pun terus memantau gerakan sejumlah SKPD, turun lapangan membantu korban. “Saya tadi baru tiba. Saya mohon maaf atas peristiwa ini. Saya kerahkan semua instansi turun membantu masyarakat termasuk ormas, Tagana, dan beberapa LSM,” kata

Luementut kepada Radar Manado di dalam ruangan Rapimnas Partai Demokrat Manado. Ia juga meminta masyarakat Manado bersabar. “Mari kita bergandengan tangan menjamah korban banjir dan longsor. Saya akan koordinasikan terus dengan semua SKPD terkait,” ungkap Lumentut. (Kim)

SBY: Anas Tetap Ketua Umum JAKARTA - Ketua Majelis Tinggi Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono, hari ini memimpin Rapat Pimpinan Nasional Demokrat dengan bersahaja. Seperti bapak pada anaknya, SBY memberikan beberapa petuah kepada seluruh pengurus Demokrat yang hadir di Hotel Grand Sahid, Jakarta,kemarin. Di dalam pidato SBY, anggota Dewan Pembina Demokrat, Ajeng Ratna Sumirat, mengatakan, dia mengingatkan seluruh pengurus untuk menjaga kekompakan. “Kita adalah keluarga, hari ini adalah hari keluarga, dan kita gelar rapimnas sebagai keluarga dengan semangat kekeluargaan,” kata Ajeng di sela waktu istirahat di area

rapimnas. Menurut Ajeng, sebagai satu keluarga, seluruh kader harus menjaga kekompakan dan persatuan. Kader juga diminta tak terlalu larut dalam polemik soal penyelamatan yang dilakukan oleh Majelis Tinggi. “Jangan sampai ada isu yang aneh yang justru memecah belah partai.” Dalam pidatonya, SBY mengingatkan pentingnya setiap kader memegang prinsip politik yang santun dan bersih. Ajeng memastikan, dalam pembekalannya, SBY tak menyinggung soal penggantian Anas sebagai ketua umum. SBY justru mengingatkan seluruh kader tak terpancing untuk mengomentari hal-hal yang tak berasal

dari partai. SBY juga menegaskan, penyelamatan yang dilakukan Majelis Tinggi merupakan kesepakatan yang dibuat secara bersama dan bulat. Penyelamatan itu tak berarti menggantikan posisi Anas. “Pak SBY tegaskan Anas tetap Ketua Umum dan Wakil Ketua Majelis Tinggi.” Senada pula dikatakan anggota Dewan Kehormatan PD,Letjen TNI (Purn) EE Mangindaan, Kabar adanya pembahasan pencopotan Anas Urbaningrum sebagai ketua DPP Partai Demokrat karena ada upaya pengusulan pelaksanaan Kongres Luar Biasa (KLB) dalam rapimnas tidak ada. Dikonfirmasi Radar Manado kemarin, Mang-

indaan yang juga menjabat Menteri Perhubungan RI menampik kabar itu. “Itu (pencopotan Anas, red) tidak benar,” ujar Mangindaan kepada Radar Manado. Pun, sorotan terhadap PD oleh sejumlah kalangan saat ini terkait pengambilalihan jabatan Ketum Anas oleh majelis tinggi partai, menurut Mangindaan tidak berpengaruh terhadap kestabilan partai. “Partai Demokrat tetap solid,” pungkas Mangindaan. Wakil Sekjen (Wasekjen) PD Saan Mustofa enggan memberikan keterangan terkait Rapimnas itu dikonformasi di ponsel pribadinya 081701312xxx enggan mengangkat.(fab/jpnn)

dong-bondong ke lokasi kejadian. Hanya butuh beberapa jam saja, tim SAR sudah bisa mengevakuasi kedua mayat tersebut dan selanjutnya dibawah ke RS Prof Kandouw Malalayang. “ Kejadian ini terjadi begitu cepat. Ketika konsentrasi mengevakuasi mobil yang

tertimpa longsor di Gereja, tiba-tiba terdengar bunyi seperti bangunan runtuh. Kami langsung ke lokasi untuk mengecek dan memberikan pertolongan,” kata Kepala BPBD Sulut Hoyke Makarawung . (tim)

III ini sedikit ragu, bila terjadi koalisi PDIP-PPRN akan menghadapi masalah sosialisasi. “Tidak ada masalah, apalagi kami (PPRN) bagian PDIP di parlemen. Hanya saja, butuh tenaga ekstra bersosialisasi,” terang putra dari Pnt Suryono Wijoyo (Ko’Wi) salah satu calon wakil walikota (Cawawali) yang ikut jadi pertimbangan DPP PDIP. Sama dengan sikap PBB dengan dua kursi di parlemen bila ditawari oleh PDIP. Menurut Sekretaris DPC PBB KK Abdul Rivai Mokodompit, pihaknya membuka tangan lebarlebar. Apalagi, kata legislator KK ini, PDIP dan PBB pernah memiliki hubungan erat pada jaman parlemen pertama terbentuk, kedua parpol satu fraksi. “Kalau memang ditawarkan (koalisi) kami siap saja. Semua terbuka peluang. Tinggal bicara lebih mendalam, karena PBB juga memiliki kader yang akan diusung,” ujar personil Komisi II Dekot KK itu, semalam. Lain lagi dengan PKB yang memiliki satu kursi. Masih menimang-nimang bila mendapat tawaran dari PDIP. Menutur Ketua DPC PKB KK Jusran Deby Mokolanot, pihaknya masih komitmen dengan koalisi

yang dibangun dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Persatuan Pembangunan (PPP). Akan tetapi, PKB tidak menutup kemungkinan menerima tawaran tersebut. “Antara PDIP dan PKB punya histori perjuangan yang sama,” terang Eby sapaan Ketua Komisi I Dekot KK itu. “Tadi (kemarin) siang, Ketua DPC PDIP Ibu Diana juga sempat komunikasi kemungkinankemungkinan arah PDIP,” pungkasnya. Sebelumnya, muncul dua calon alternatif akan diusung PDIP bila melepas Djelantik dan Tatong. Nama tersebut antaranya : Siswa Rahmat Mokodongan (SRM) dan Muhamad Salim Landjar (MSL). SRM memang jauh sebelum tahapan Pilwako namanya mencuat cawali dari PDIP. Demikian halnya MSL yang menjadi peserta penjaringan. Sekretaris DPD PDIP Sulut, Frangki Wongkar sebelumnya, mengaku peluang perubahan arah PDIP dapat terjadi meski dalam proses penjaringan hingga DPP hanya terdapat PG dan PAN. “Memang aturan membuka peluang DPP menentukan (arah koalisi). Ada pertimbangan strategis di DPP,” kata Wongkar. (gus/kie)

“Semalam sempat hanyut karena sungai pasang. Dua buah konduktor fasa dari T 102-ERS-T140 selesai di tarik. Pekerjaan jam 18.00 kami hentikan karena cuaca yang kurang bersahabat. Rencananya besok kami akan menarik 1 konduktor

fasa lagi dari T102-ERS104 dan sangging. Optimis besok sore Line 1 lopana – Otom bisa kita Oprasikan dan sampai saat ini Januwarsono tetap melakukan pemantauan di setiap titik yang rawan kecelakaan listrik,” tambahnya.(kie/*)

“Saya... Sambungan Hal 1 Dan hanya bertahan beberapa menit saja, Rafda ikut tewas di lokasi . Peristiwa longsor ini terjadi sekira pukul 10.00 Wita setelah kejadian yang sama menerjang Gereja Kristen Kalam Kudus Citra Land, Pineleng Kabupaten Minahasa.

Dari pantauan Koran ini kemarin. Rafda yang tertimpa beton dinding belakang rumahnya.Sementara saudaranya Leidy Oroh langsung tewas Karena tertimpa beton dan kayu konseng. Ribuan warga sekitar yang mendengar kejadian tersebut langsung berbon-

Banteng... Sambungan Hal 1 membangun koalisi dengan moncong putih karena sudah mempunyai komitmen koalisi permanen hingga Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sulut 2015. “Kami sangat optimis kemesraan ini akan tetap terjalin di Pilwako KK. Kalau komitmen jalan dengan PDIP, itu sebuah support energi tambahan yang akan membuahkan hasil,” terang Begie yang dikenal mantan wartawan itu. Sementara bagi PG menarik benang merah perjuangan dengan PDIP. Menurut Sekretaris DPD PG Sulut, Aditya Anugera Moha pendekatan dilakukan partai berlambang pohon beringin lebih kepada kesamaan visi sebagai partai besar secara nasional maupun regional Sulut. Sehingga tidak sulit menyatukan koalisi ‘kuning – merah’ di KK. “Golkar melihat tujuan berkoalisi perspektif lebih besar lagi. Ada kesamaan visi antara dengan PDIP dari faktor lini-lini perjuangan. Bicara soal Golkar, hampir sama dengan wong ciliknya PDIP,” kata ADM sapaan anggota DPR RI itu. Koalisi ‘kuning – merah, lanjut ADM, bukan dibawah kepada sentimen kekuasaan, sumber daya. “Pendekatan koalisi bagaimana mensinergiskan

memajukan daerah. Tidak dilakukan dengan pendekatan lain. Tidak dengan uang tapi pendekatan se visi misi untuk Kotamobagu kedepan,” terangnya. PKB, PPRN, PBB SIAP DIPINANG Kabar PDIP akan memiliki opsi mengusung pasangan sendiri bila saja tak menemui titik temu dengan PG ataupun PAN ‘menggoyahkan’ sejumlah parpol pemilik kursi di parlemen. Mereka bersedia menjadi pengganti PG atau PAN sebagai mitra koalisi PDIP di Pilwako KK. Meski PDIP sebagai parpol ‘cacat’ tak dapat mengusung sendiri pasangan calon, namun aura sebagai partai besar sangat terasa. Terbukti, ketika muncul opsi PDIP menggaet parpol di parlemen, meninggalkan PAN atau PG, langsung disambut kesiapan koalisi oleh Partai Peduli Rakyat Nasional (PPRN), Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dan Partai Bulan Bintang (PBB). Sunny R Wijoyo, anggota Dekot KK dari PPRN mengakui, partainya bersedia dipinang oleh PDIP. Apalagi, PPRN dengan satu kursi memiliki hubungan emosional sebagai anggota Fraksi PDIP di parlemen. Namun, personil Komisi

Januwarsono... Sambungan Hal 1 support kepada tim yang bekerja. “Inilah tim kami terbaik yang telah bekerja keras agar kondisi kelistrikan di Suluttenggo bisa kembali normal,” puji Januwarsono, ditengah-tengah Tim ERS dan PDKB yang sedang melakukan peker-

jaan dan merampungkan finising tower 103 di desa Lindangan Kecamatan Ranoyapo Kabupaten Minahasa Selatan. Progres hari ini hujan seharian kami tetap bekerja menyambung 3 buah konduktor T 104 sampai selesai.

SK JWS-Ivansa Diproses di Depdagri Administrasi Lengkap, tak Perlu di Kawal

Jantje Sajouw

MINAHASA— Surat Keputusan (SK) dari Bupati Minahasa terpilih periode 2013-2018, Drs Jantje Wowiling Sajouw (JWS) dan Wakil Bupati Ivan Sarundajang (Ivansa) bakalan mulus. Asisten I Bidang Pemerintahan Drs Mecky M Onibala dan Kepala

Biro Pemerintahan dan Humas Noudi Tendean yang membawa berkas ke Kemendagri, ikut pula mengawal proses sampai terbitnya SK Bupati dan Wakil Bupati Minahasa. Wakil Bupati Minahasa Jantje W Sajouw (JWS) yang juga Bupati terpilih kepada Radar Manado,kemarin. Menurutnya, segala administrasi sudah lengkap sehingga telah dimasukan di Departemen Dalam Negeri (Depdagri). “Usulan sudah dibawa oleh staff kantor gubernur ke Depdagri,” kata Jantje sapaan akrabnya. Dia pula menyatakan, pengusulan pembuatan SK memang telah berjalan dengan lancar, makanya

tidak perlu dilakukan pengawalan. Sebab, segala persyaratan sudah lengkap. “Intinya kan sudah lengkap, jadi tidak perlu saya melakukan pengawalan dan kita tunggu saja proses administrasinya berjalan di Depdagri. Memang saya berada di Depdagri karena ada urusan lainnya, tapi kalau soal SK tidak perlu dikawal,” tuturnya. Lanjut dikatakannya, memang untuk kepastian diterbitkannya SK tersebut belum diketahui secara pasti soal tanggalnya kapan. “Yang terpenting disini, persyaratan telah lengkap. Maka kita tunggu saja hasilnya yang sementara berproses,” pungkasnya. (scr/kie)

Bencana... Sambungan Hal 1 Tommy Maripi dan Rafda Oroh. Tiga korban lain, yang berada di bangunan samping masih terus dievakuasi. Korban lain ditemukan di Kelurahan Tingkulu yang mendiami keluarga Gosal Uada dan Gosal Ruru. Ada 4 korban tertimbun. Sedangkan satu korban lainnya di Kelurahan Singkil Satu Lingkungan 5. ‘’Itu masih data sementara dan belum bisa dipastikan karena di Citraland masih dalam proses evakuasi,’’ kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Manado Maximilian Tatahede. Menurutnya data pasti nanti akan disampaikan setelah semua teridentifikasi. Sementara untuk banjir, ada sekira 16 titik atau kawasan yang diterjang yang mengakibatkan ribuan warga mengungsi. Luapan Sungai Tondano, membuat sepanjang Daerah Aliran Sungai (DAS) tersebut tergenang. Bahkan di daerah Komo Luar, Paal Dua dan Singkil,ketinggian air mencapai 3 meter. Begitu juga Sungai Sawangan. ‘’Ini luapan air yang terbesar. Hampir semua Kota Manado tergenang,’’ kata Drs Ronny Eman, anggota Dekot Manado. Sementara itu, ratusan rumah di lingkungan III, IV dan V Kelurahan Mahawu Kecamatan Tuminting terendam banjir Minggu kemarin. Banjir berasal dari meluapnya sungai yang ada di kelurahan itu. Air mulai naik sejak pukul 06.00. Pantauan harian ini, masyarakat langsung mengamankan barang-barang berharga dari dalam rumah dan meletakkan di tempat yang lebih tinggi. Sementara masyarakat lain yang tak terkena banjir membantu rumah yang kebanjiran. Di lingkungan III, air bahkan mencapai atap rumah. Sejumlah warga yang terjebak banjir harus dievakuasi menggunakan benen (ban dalam mobil). Derasnya air menjadi penghalang

utama proses evakuasi. Jalan masuk ke Kelurahan Mahawu tertutup dengan barang-barang milik warga. Sebagian warga langsung berinisiatif melakukan mendirikan posko banjir. Tak ada korban jiwa dalam bencana itu. Selain di Kelurahan Mahawu, air juga merendam sebagian Kelurahan Bailang dan Kelurahan Sumompo. Bahkan dari informasi warga, sekira 10 rumah yang ada di Simponi Kelurahan Sumompo hancur tertutup longsor. Hingga berita ini diturunkan, banjir di kelurahan itu mulai surut. Lurah Mahawu Yuyus Daud sempat ditemui mengatakan, untuk saat ini upaya yang dilakukan pemerintah kelurahan adalah melakukan evakuasi penduduk serta mendidirikan posko bencana. “Bantuan segera disalurkan,” tukasnya. Wakil Gubernur Sulut, Djouhari Kansil ikut memantau bencana di Perumahan Citraland terlihat sibuk mengatur para kepala SKPD terkait seperti Badan Bencana, Dinas Sosial dan lain-lain. Termasuk juga Basarnas dan Dinas Kesehatan terjun langsung dilokasi kejadian. Longsor yang terjadi di Citraland begitu mengejutkan. Pasalnya, sebelum menerjang rumah, longsor juga menerjang Gereja Kristen Kalam Kudus Citraland, Sekira pukul 10.00 Wita, Ketika warga sedang mengevakuasi beberapa mobil yang tertimbun, tiba-tiba terdengar suara gemuruh yang tak jauh dari lokasi. Ternyata di Edenbrige Citraland dengan rumah berkode EB8/2, sudah ambruk. Tercatat dua rumah berkelas mewah bagian belakang hancur dihempas tanah. Bencana tanah longsor terjadi menimpa sebuah Gedung Gereja Kristen Kalam Kudus Citraland Kota Manado. Atas kejadian tersebut kurang lebih 15 unit kendaraan roda empat

tertimbun tanah. Kapolda Sulut Brigjen Pol Dicky Atotoy mengatakan , akibat curah hujan tinggi mengakibatkan tejadinya sejumlah bencana di Sulut, baik bencana longsor dan banjir. Untuk bencana banjir memang terjadi disebagian besar di Kota Manado, sedangkan bencana longsor terjadi di Minahasa, Tomohon dan Minsel. “Korban meninggal terdapat akibat tanah longsor 11 orang,” kata Dicky sapaan akrab Kapolda, di sela-sela pemantauan bencana,kemarin. Dia pula menyatakan, bencana memang tidak bisa ditebak datangnya, sehingga dibutuhkan perhatian serius semua elemen masyarakat. Khususnya di Kota Manado memang sebagian besar daerah terendam banjir akibat meluapnya danau Tondano. “Kalau di Daerah Aliran Sungai (DAS) Tondano, memang sebagian besar terkena banjir. Sedangkan yang longsor terdapat di Tikala, Tingkulu dan Ranoumuut,” ungkap Kapolda. Lanjut dijelaskannya, u n t u k To m o h o n , b e n cana longsor tejadi di ruas jalan Manado ke Tomohon, diperkirakan ada lima tempat longsor jalan tersebut. Untuk di Minsel ada kejadian tanah longsor tetapi tidak dengan volume kecil. “Yang paling besar terjadi di Minahasa yang berada di Citraland yang menewaskan 6 orang. Yang sisanya terjadi akibat longsor di Kota Manado,” tuturnya. Kapolda pula berharap, dengan adanya bencana yang terjadi di Sulut, jangan hanya kepolisian yang melakukan kerja. Tetapi bagi warga yang masih usia aktif bisa membantu dalam proses evakuasi dan bahkan bisa menyediakan bantuan bagi korban bencana. “Ini semua memang tidak disangka. Terpenting disini kita bisa saling membantu bagi warga yang kena bencana,” pungkasnya. (rud/jns/csr)


Sport

14

Radar Manado

Senin, 18 Februari 2013

Granada vs Barcelona

MESIN GOL

SUSUNAN PEMAIN

PERAN Lionel Messi memang benar-benar vital bagi Barcelona. Minggu (17/2) dini hari, Barcelona lolos dari malu Granada – tim yang dua pekan lalu “membunuh” Real Madrid. Dua gol Messi membuat tuan rumah takluk 1-2 di laga yang dimainkan di Estadio Los Carmenes. Barca sempat tertinggal di babak pertama melalui gol Odion Ighalo. Namun sepasang Gol Lionel Messi di babak kedua gagal dikejar tuan Ekspresi Messi usai mencetak gol.. AFP rumah, yang sekaligus mengantarkan tiga poin bagi Blaugrana. Tuan rumah Granada

KLASEMEN No Klub SERIE A 1 Juventus 2 Napoli 3 AC Milan 4 S.S. Lazio 5 Internazionale 6 Fiorentina 7 AS Roma 8 Udinese 9 Catania 10 Parma F.C 11 Chievo 12 Sampdoria 13 Torino 14 Atalanta B.C. 15 Bologna FC 16 Cagliari 17 Genoa 18 Pescara 19 Palermo 20 Siena

17 15 13 13 13 11 11 9 10 8 8 8 6 8 7 6 5 6 3 6

4 5 5 5 4 6 4 9 6 8 5 5 11 5 5 7 7 3 10 6

4 4 7 6 7 7 10 6 8 9 12 11 7 11 12 11 12 15 12 12

50 – 17 46 – 21 44 – 31 35 – 26 39 – 29 41 – 29 51 – 45 35 – 33 31 – 30 31 – 33 26 – 40 31 – 30 27 – 27 21 – 33 33 – 34 26 – 41 25 – 37 20 – 49 22 – 39 24 – 34

LA LIGA No Klub M M S K SG 1 Barcelona FC 24 21 2 1 80 – 27 2 Atletico Madrid 23 16 2 5 44 – 23 3 Real Madrid 23 14 4 5 58 – 22 4 Malaga 24 12 6 6 37 – 21 5 Rayo Vallecano 23 12 1 10 33 – 39 6 Real Sociedad 23 10 6 7 37 – 29 7 Real Betis 23 11 3 9 31 – 33 8 Valencia FC 22 10 4 8 31 – 35 9 Levante 23 10 3 10 29 – 35 10 Sevilla 24 9 5 10 32 – 35 11 Getafe 24 9 5 10 32 – 43 12 Real Valladolid 23 8 6 9 32 – 29 13 Espanyol 23 7 7 9 30 – 34 14 Granada 24 7 5 12 23 – 34 15 Athletic Bilbao 24 7 5 12 29 – 47 16 Osasuna 23 6 7 10 20 – 26 17 Real Zaragoza 24 7 3 14 23 – 34 18 Celta Vigo 24 5 5 14 22 – 31 19 Real Mallorca 23 4 6 13 23 – 43 20 Deportivo La Coruna 24 3 7 14 28 – 54 PREMIER LEAGUE No Klub 1 Manchester United 2 Manchester City 3 Chelsea 4 Tottenham 5 Arsenal 6 Everton 7 Swansea City 8 West Brom 9 Liverpool 10 Stoke City 11 West Ham 12 Fulham 13 Sunderland 14 Norwich City 15 Southampton 16 Newcastle 17 Aston Villa 18 Reading 19 Wigan Athletic 20 QPR

Tono; Nyom (kuning 69’), Inigo Lopez, Mainz, a Siqueira (kunig 34’); Recio, Rico; Torje (Brahimi 76’), Aranda (Arabi 58’), Nolito (Buonanotte 74’); Ighalo.

a Valdes; Alves, Pique, Mascherano, Adriano on (Alba 38’); Thiago (kuning 88’), Busquets, Cesc; Alexis (Tello 61’), Messi, Pedro (Iniesta 72’).

el arc

B

55 50 44 44 43 39 37 36 36 32 29 28 28 27 26 25 22 21 19 18

Poin 65 50 46 42 37 36 36 34 33 32 32 30 28 26 26 25 24 20 18 16

M M S K SG Poin 26 21 2 3 62 – 31 65 26 15 8 3 48 – 24 53 26 14 7 5 55 – 28 49 26 14 6 6 44 – 30 48 26 12 8 6 50 – 29 44 26 10 12 4 40 – 32 42 26 9 10 7 38 – 29 37 26 11 4 11 36 – 35 37 26 9 9 8 44 – 34 36 26 7 12 7 26 – 31 33 26 8 6 12 29 – 38 30 26 7 8 11 36 – 42 29 26 7 8 11 28 – 34 29 26 6 11 9 25 – 40 29 26 6 9 11 36 – 45 27 26 7 6 13 34 – 46 27 26 5 9 12 25 – 50 24 26 5 8 13 33 – 48 23 26 5 6 15 30 – 51 21 26 2 11 13 19 – 41 17

Arsenal vs Blackburn ARSENAL terpaksa mengakhiri perjalanan mereka di ajang Piala FA, setelah bertekuk lutut dari Blackburn Rovers dengan skor 0-1 di Emirates Stadium, (16/2). Gol tunggal Colin Kazim Richards pada menit ke-72 berhasil membuyarkan mimpi The Gunners, yang tengah mengincar trofi di kompetisi tahun ini. Kesempatan skuad Arsene Wenger untuk meraih gelar musim ini pun kian sulit. Arsenal mengawali pertandingan dengan langsung menggempur lini belakang Rovers. Namun pertahanan yang disiplin membuat tuan rumah selalu gagal menembus ketatnya tembok tim besutan Michael Appleton. Sayangnya, meski berhasil mendominasi hampir di sepanjang 45 menit pertama, tuan rumah Arsenal masih juga gagal membuka keunggulan mereka. Sedangkan Rovers bermain aman, dengan menunggu kesempatan counter-attack. Hingga babak pertama berakhir kedudukan tidak berubah, di mana kedua tim bermain sama kuat 0-0. Memasuki babak kedua, tuan rumah hampir berhasil memecah kebuntuan me-

Theo Walcott

lalui percobaan Tomas Rosicky dari luar kotak penalti. Sayang sepakan jarak jauh pemain asal Republik Ceko itu masih membentur mistar gawang Rovers. Menguasai serangan di sepanjang pertandingan membuat lini belakang Arsenal lengah. Hingga pada sebuah serangan balik di menit ke-72, KazimRichards yang menerima bola rebound berhasil memperdaya Wojciech Szczesny. Rovers memimpin 1-0 di medio babak kedua.

Situasi tertinggal membuat The Gunners kian gencar mengurung pertahanan Rovers. Sejumlah peluang, termasuk sundulan Theo Walcott masih berhasil diselamatkan kiper Jake Kean, yang malam itu bermain mengesankan. Hingga pertandingan berakhir, skor tidak berubah, tetap 1-0 untuk kemenangan sang tamu Rovers. Hasil ini mengantarkan mereka lolos ke fase perempat final Piala FA musim ini. (bbc)

SUSUNAN PEMAIN Arsenal Szczesny; Coquelin (kuning 80’), Vermaelen, Koscielny, Monreal; Diaby, Arteta; Gervinho (Walcott 70’), Rosicky (Wilshere 70’), Oxlade-Chamberlain (Cazorla 70’); Giroud. Blackburn Rovers Kean; Orr (kuning 11’), Dann, Hanley, Martin Olsson; Pedersen, Williamson, Lowe, Markus Olsson (Bentley 63’); Kazim-Richards, Rhodes (Goodwillie 82’/kuning 89’)

Evander Holyfield & Mike Tyson.

dengan kamera yang ada di tangan mereka. “Pertunjukan yang bagus,” ucap Holyfield. “Acara ini menunjukkan cara kembali yang baik,

Minggu (17/2/2013) Getafe 3-1 Celta de Vigo Málaga 1-0 Athletic Bilbao

NIAT Juventus untuk memperlebar jarak dengan Napoli sirna, setelah laju kencang mereka berhasil diredam oleh tuan rumah, AS Roma pada giornata ke-24 Serie A, Minggu (17/02) dini hari. Gol semata wayang Serigala Roma dicetak oleh il Capitano, Francesco Totti pada menit ke-58’, dengan tendangan kerasnya dari jarak 27 meter. Aurelio Andreazzoli kembali memakai format 3-4-2-1 kala melawan Juve. Sedangkan pemain Timnas Ghana, Kwadwo Asamoah telah kembali ke skuad Antonio Conte, setelah mengikuti ajang Piala Afrika 2013. Hingga menit ke-30’, kedua tim belum menampilkan perlawanan yang berarti. Jalannya pertandingan juga cenderung membosankan dan tempo permainan sangat lambat. Hingga peluit panjang babak pertama dibunyikan, Roma dan Juventus mengalami kebuntuan dan belum bisa mengubah kedudukan. Skor masih kacamata, 0-0. Babak kedua telah dimulai, kedua tim meningkatkan tempo permainan. Pada menit ke-52’, Miralem Pjanic mencoba berspekulasi dengan memberikan tendangan placing, sayang masih bisa ditepis oleh Gianluigi Buffon.

FOTO: AP

tangan dalam acara tersebut, sedangkan Tyson tengah tampil dalam oneman show, kegiatan yang belakangan digeluti oleh petinju yang memiliki nama lain, Malik Abdul Aziz ini. “Saya hanya ingin melihat Evander (Holyfield), kawan,” ujar Tyson, seperti dilansir AP, Minggu (17/2/2013). “Saya mencintai Evander. Selamanya saya akan terikat dengan dia sampai akhir hidup saya,” lanjutnya. Tyson memberikan pelukan hangatnya kepada Holyfield, dan keduanya juga terus mengumbar tawa ketika berbicara. Tentu saja, pemandangan ini langsung dimanfaatkan oleh para fotografer dan masyarakat

HASIL LAIN LA LIGA

AS Roma vs Juventus

Tyson Jumpa Holyfield Lagi M I K E Ty s o n d a n Evander Holyfield bertemu lagi, tapi kali ini mereka tidak bertarung di atas ring tinju, melainkan mereka malah berpelukan dan bertukar senyum. Dan tentu saja, tidak ada lagi insiden gigit telinga seperti yang terjadi di masa lalu. Rivalitas keduanya yang sempat terkenal di era kejayaan mereka juga tak terlihat kali ini. Tyson dan Holyfield seolah tampak seperti teman lama yang bertemu di supermarket, kedua mantan petinju kelas berat ini begitu akrab. Adalah acara promosi saus barbekyu milik Holyfield yang mempertemukan lagi keduanya. Holyfield juga memberikan tanda

laga terakhir di La Liga secara beruntun. Pada menit ke-73 Blaugrana justru berhasil membalikkan keadaan, ketika tendangan bebas Messi meluncur deras ke gawang Granada, dan tak mampu dijangkau Tono. Barcelona unggul 2-1. Hingga 90 menit usai, skor tidak berubah untuk kemenangan tim tamu. Tambahan tiga poin membuat mereka kian melesat dengan 65 poin dari 24 pertandingan, terpaut 15 poin dari Atletico Madrid di posisi kedua, serta 19 poin dari Real Madrid di posisi tiga. (bln)

Totti Redam Ambisi Nyonya Tua

Meriam Patah

M M S K SG Poin 25 24 25 24 24 24 25 24 24 25 25 24 24 24 24 24 24 24 25 24

hingga babak pertama usai, skor tidak berubah, tetap 1-0 untuk keunggulan sementara Granada. Barca memulai babak kedua dengan target menyamakan kedudukan. Dan kali ini usaha mereka berhasil, saat laga paruh kedua baru berjalan lima menit. Memanfaatkan bola rebound hasil sepakan Cesc Fabregas dari luar kotak penalti, Messi berhasil mendahului laju para defender Granada, untuk seketika menyontek bola. Skor 1-1 sekaligus menjadi penanda bagi La Pulga, yang sukses mencetak gol pada 15

d na

a

Gr

membuka keunggulan di babak pertama, ketika pada menit ke-26 sontekan Ighalo yang tak terkawal, sukses memanfaatkan umpan Nolita dari dalam kotak penalti Barca. 1-0 Untuk tuan rumah. Tertinggal satu gol membuat skuad Tito Vilanova meningkatkan intensitas serangan mereka. Sejumlah peluang pun tercipta, termasuk tendangan bebas Messi, yang beruntung masih mampu diselamatkan kiper Granada, Tono. Upaya menyamakan kedudukan terus dilakukan tim tamu. Namun

datang bersama mengakui apa yang telah dilakukan, baik salah ataupun benar, dan dia (Tyson) pantas mendapatkan lebih dari itu,” sambungnya.

“Ketika orang tidak bisa melewati masalah mereka, mereka tidak akan pernah bisa untuk memahami sepenuhnya,” tuntas pria berusia.(okc)

N a mun, di menit ke 58’, il Capitano Roma, Totti memecah kebuntuan dengan tendangan kerasnya dari kotak penalti, hasil bola rebound dari free-kick Pjanic. AS Roma 1 - Juventus 0. Setelah tertinggal, Conte mengubah strategi dengan memasukkan dua penyerang sekaligus. Sebastian Giovinco dan Nicolas Anelka. Namun, kedua pemain tersebut tidak memberikan efek yang signifikan di lini depan Bianconeri. Hingga menit ke-85, kedua tim saling jual-beli serangan. Jalannya pertandingan jadi semakin seru, berbanding terbalik dari babak pertama. Setelah melewati waktu normal, wasit Gianluca Rocchi memberikan waktu tambahan sebanyak empat menit. Namun, kedua tim tidak menambah gol dan skor masih tidak berubah, 1-0. Andreazzoli memenuhi janjinya meraih kemenangan untuk Serigala Roma. (bln)

AS Roma (3-4-2-1): Stekelenburg (Gk); Piris, Burdisso, Marquinhos (Balzaretti 83’); Torosidis, De Rossi (Kartu kuning 18’), Pjanic (Bradley 67’), Marquinho; Lamela, Totti (Kartu kuning 31’ & Florenzi 87’); Osvaldo. Juventus (3-5-2): Buffon (Gk); Barzagli, Bonucci, Caceres, Lichtsteiner (Kartu kuning 51’), Vidal (Anelka 71’), Pirlo (Kartu kuning 90+3), Pogba, Asamoah (Padoin 56’); Matri (Kartu kuning 61’), Vucinic (Giovinco 56’)


Senin, 18 Februari 2013

Panwaslu KK Sosialisasi Bahaya Politik Praktis KOTAMOBAGU – Demi terjaganya demokrasi di Pemilihan Walikota (Pilwako) Kota Kotamobagu (KK) 24 Juni mendatang, Pantia Pengawas Pemilu (Panwaslu) KK akan melakukan sosialisasi terhadap sejumlah elemen terkait, demi suksesnya tugas dan fungsing pengawasan yang dilakukan oleh Panwaslu. Sosialisasi tersebut rencananya dilakukan, Senin (19/2) hari ini. Dalam acara ini, walikota dan wakil walikota, Djelantik Mokodompit – Tatong Bara turut diundang. Demikian halnya pimpinan SKPD terkait semisal Satpol PP, Kesbangpol dan sejumlah asisten dan camat. Kegiatan ini sekaligus menandai proses kerja di Panwaslu mulai berjalan.

“Kegiatan sosialisasi tentang pengawasan pemilukada. Ini kami lakukan agar support dari lembagalembaga terkait, termasuk dari kalangan LSM dan OKP turut mendukung tugas kami,” kata Komisioner Panwaslu, Ivan R Tandaju, kemarin. “Sosialisasi selanjutnya menyentuh ke sangadi dan lurah,”. Acara sosialisi bersamaan dengan rapat koordinasi (rakor) empat Panwaslu di Sulut yang menyelenggaran Pemilukada: KK, Bolmut, Sitaro dan Mitra. Tiga komisioner Bawaslu Sulut : Harwyn Malonda (ketua), Jonny Suak dan Samsulrijal Musa akan hadir sekaligus membawakan materi sosialisasi. (gus/tng)

BOLSEL - DPC PDI-P Bolmong Selatan (Bolsel) dalam waktu dekat akan menurunkan tim untuk mensurvei 26 nama yang kini tercatat dalam daftar calon legislatif (Caleg) sementara (DCS). Nama-nama yang berhasil masuk 20 besar sesuai hasil survei sebentar, akan masuk di daftar caleg tetap (DCT) PDI-P Bolsel. “Menghadapi Pemilu 2014, PDI-P sangat selektif memilih caleg. Untuk mengukur elektabilitas mereka kita akan turunkan tim survei” jelas Ketua DPC PDI-P Bolsel Herson Mayulu. Konsekwensinya nanti, 6 nama yang sudah masuk dalam DCS kini, bakal dicoret jika hasil survei mereka anjlok tak masuk dalam 20 besar. Diketahui, Bolsel terbagi atas tiga daerah pemilihan (dapil). Jumlah kuota masing-masing dapil bervariasi, disesuaikan dengan jumlah pemilihnya. Pembagiannya, dapil Posigadan 5, Bolaang Uki 7 dan dapil Pinolosian 8 (total 20, sesuai jumlah kursi di dekab Bolsel). Ketatnya proses penetapan DCT PDI-P Bolsel sesuai dengan target mereka, merebut kursi terbesar di Dewan Kabupaten (dekab) Bolsel.(ail)

kabupaten/kota, secara berjenjang. Dengan berbasis pada data hasil perekaman eKTP, DP4 yang diserahkan, jauh lebih akurat jika dibandingkan dengan data pada pemilu-pemilu sebelumnya. Tindak lanjut dari penyerahan DP4 digelar Rabu (13/02) lalu di ruang rapat Kantor Bupati Bolmong, yang dihadiri langsung Bupati Hi Salihi Mokodongan bersama Sekda Bolmong Drs Farid Asimin MAP, Jajaran Asisten sekdakab Bolmong, dan sejumlah pimpinan SKPD lingkup Pemkab Bolmong, Komisioner KPU Bolmong dan panwas Kabupaten Bolmong. “Dengan diserahkannya DP4, KPU Kabupaten sudah bisa mulai menyusun DPS

(Daftar Pemilih Sementara) dengan harapan semua warga negara Indonesia khususnya di Kabupaten Bolaang Mongondow yang telah memenuhi syarat, dapat terdaftar sebagai pemilih. Olehnya DP4 yang nanti disinkronisasi dengan Sistem Administrasi Kependudukan (SIAK) yang menjadi dasar penyusunan DPS, semua warga negara yang telah memenuhi syarat dapat terdaftar sebagai pemilih. Tapi jangan terdaftar dua kali,” ujar Bupati Hi Salihi Mokodongan. Bupati berharap, warga negara Indonesia di Kabupaten Bolaang Mongondow yang masuk ke dalam DP4 itu mau menggunakan hak pilihnya pada Pemilu 2014 nanti, sehingga penyelengaraan

pemilu legislative di daerah ini dapat berjalan sukses. Sementara itu Ketua KPU Bolmong Yunius Mokoginta menuturkan dalam waktu dekat KPU akan mengujinya dengan menggunakan standar ISO terbaru. Dengan pengujian yang terukur dari lembaga Teknologi dan Informasi (TI) resmi, sehingga apa yang dilakukan oleh KPU tidak lagi dipandang sebagai kerja sepihak. “Kalau pada pemilu-pemilu sebelumnya terdapat duplikasi data, saya harap, dengan adanya sinkronisasi antara Pemerintah daerah dan KPU kabupaten, itu sudah berada pada zero point (mulai pada titik nol). Artinya tidak akan ada lagi duplikasi data,” pungkas Mokoginta. (sal/tng)

Papa Medy, sapaan Wahid dari faktor kewilayahan lebih berpeluang mendampingi Djelantik Mokodompit dari Partai Golkar bila terjadi koalisi ‘kuning-merah’. Pasangan ini telah teruji pada Pilkada Bolmong 2006 silam. Dan DEWA (djelantik-wahid) part II, akan terjalin kembali.

Sementara Wahid dihubungi kemarin, mengaku akan menghormati segala keputusan dari DPP. “Proses fit and profertes sudah dilalui. Saat ini kami menunggu keputusan dari DPP. Dan mohon doa restu dari masyarakat,” pungkas mantan Plt DPC PDIP Bolmong itu. (gus/tng)

lanut mengatakan, P3BMR juga menghimbau kepada seluruh elemen masyarakat agar tidak mengganggu proses yang sedang berjalan karena P-BMR merupakan cita-cita rakyat di lima Kabupaten/Kota di Tanah Totabuan yang proses pemekarannya diembankan kepada P3BMR sebagaimana ditetapkannya struktur P3BMR dalam Surat Keputusan (SK) Bersama yang ditandatangan oleh empat Bupati dan Satu Walikota di wilayah Calon P-BMR. “Kami juga menghibau kepada seluruh elemen untuk tidak melakukan mauver yang akan mengganggu proses yang sedang dilakukan oleh P3BMR, karena P3BMR tidak kerja sesuka hati tetapi kami memiliki tahapan untuk menyelesaikan semua kebutuhan administrasi sebagaimana PP

78/2007,” kata Yusran diaminkan Chandra. Keduanya mengatakan, terkait manuver Muliadi Mokodompit Cs yang akhirakhir ini cukup meresahkan dan mengganggu proses pembentukan P-BMR, perlu ditegaskan juga kepada masyarakat bahwa Presidium akan menseriusi pemberian Sangsi Kepada Muliadi Cs, baik sangsi administrasi maupun sangsi moral. “Sangsi administrasinya akan segera diberlakukan sambil menunggu laporan pertanggungjawaban penggunaan dana yang telah diterima oleh yang bersangkutan dan P3BMR telah memberikan deadline waktu terkait lpj dari Muliadi Cs jika tidak maka mohon maaf kami akan menggunakan aparat kepolisian untuk menyelesaikannya,” pungkas kedua personil P3BMR ini. (gus/tng)

PDI-P Survei 26 Caleg

DP4....Sambungan hal 16 administratif yang mampu menjamin pelaksanaan pemberian suara yang mudah dan bebas dari tekanan, dan adanya pemilih yang memiliki kesadaran penuh akan hak dan kewajibannya. Berkaitan dengan kegiatan penyerahan Daftar Penduduk Potensial Pemilih Pemilu (DP4) yang dilaksanakan pada tanggal 9 Februari lalu telah di tindaklanjuti dengan sambutan pemerintah daerah Bupati Bolmong, yang berkomitmen dengan KPU Bolmong, mengenai penyusunan DP4 pada Pemilu 2014 untuk tidak lagi dijadikan sebagai komoditas politik pihak-pihak tertentu. Dimana penyerahan DP4 dari Pemerintah kepada KPU ini dilakukan serentak di seluruh 33 provinsi dan 491

Simpatisan....Sambungan hal 16 kung, merasa optimis, Pak Wahid di akomodir. Alasannya, Pak Wahid adalah kader, dan PDIP akan lebih memilih kadernya sebagai papan dua untuk ditawarkan kepada parpol koalisi,” kata Ir Bahansubu, warga Kotamobagu Timur, kemarin. Senada dikatakan Lam

Mokodongan, pendukung fanatik Wahid dari Kotamobagu Barat, meyakini jagoannya tersebut jadi pertimbangan utama PDIP. “Dari segi peran membesarkan partai, Pak Wahid telah membuktikan. Demikian juga soal dukungan, tidak diragukan lagi,” terangnya.

Pekan....Sambungan hal 16 administrasi yang dimintakan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulut tersebut antara lain syarat administrasi, syarat teknis dan syarat fisik kewlayaan P-BMR sebagaimana permintaan Gubernur Sulut DR. SH Sarundajang melalui surat resmi Pemprov nomor 125/132/Sekr.Ro. Pemhumas, tertanggal 23 januari 2013. “Surat Pemprov ini menanggapi surat P3BMR tertanggal 31 Oktober 2013 tentang pembentukan PBMR,” jelas Chandra. Dalam surat tersebut juga dijelaskan oleh Pemprov Sulut bahwa pada prinsipnya Pemprov Sulut setuju dan mendukung penuh terhadap usulan dari P3BMR untuk membentuk Provinsi baru di wilayah Sulut. “Jadi perlu dipublis kepada masyarakat BMR bahwa tidak benar Gubernur atau Pemprov Sulut menolak atau meng-

halang-halangi pembentukan P-BMR,” ungkap Chandra yang ikut di benarkan Yusran. Lanjut Chandra, tahapan kerja-kerja P3BMR setelah syarat administrasi tersebut diserahkan ke Pemprov, tim Pemprov kemudian akan melakukan faktualisasi dan kajian terhadap kesiapan PBMR sebagai daerah otonom baru. “Setelah data ini ditangan tim Pemprov, P3BMR kemudian akan menunjuk personil untuk mendapingi proses ditngakat provinsi tersebut, personil tersebut tidak hanya dari anggota P3BMR tetapi juga dari Pajabat di Lima Kabu-paten/ Kota, setelah itu Gu-bernur dan Bupati/Walikota akan mengantarkan berkas PBMR ke Depdagri dan DPR RI,” lanjutnya. Sementara Yusran Moko-

Hari....Sambungan hal 16 Salah satu dari tiga nama kandidat Sekda yang diusul Bupati Herson Mayulu ke Propinsi beberapa waktu lalu, dikabarkan sudah mengantongi SK dari Gubernur. Bersamaan dengan itu nama Asisten I Tahlis Galang kontan mencuat dan ramai disebut-sebut . Kendati turut membenarkan adanya agenda pelantikan panglima

baru PNS Bolsel, Herson Mayulu sendiri masih enggan memberikan bocoran siapa pemegang SK PLT Sekda tersebut. “Kalau saya bilang sekarang tidak seru lagi. Tunggu saja sampai Hari Senin,” ucap Mayulu, akhir pekan lalu. Pasca pelantikan, Sekda lama Gunawan Lombu masih tetap diberikan tugas oleh

Bupati. “Pak Lombu masih beberapa bulan lagi pensiun. Begitu lepas jabatan sekda, beliau langsung fokus di DPPKAD untuk mengelola keuangan,” kata orang nomor satu Bolsel tersebut. Sementara itu, tiga nama yang berpeluang dianta-ranya, Asisten I Tahlis Galang, Asisten II Hamka Podomi danAsisten III Selviah Van Gobel.(ail/tng)

Oknum....Sambungan hal 16 memastikan bahwa dua lembaga pemerintahan di daerah ujung selatan Bumi Totabuan ini benar-benar bersih dari Narkoba. “Sepulang dari Jakarta sekira 25 Februari nanti, saya akan menyurat ke Kapolres meminta melakukan tes urine para pejabat di lingkungan pemerintahan Bolsel,” tuturnya, akhir pekan lalu. Rencana orang nomor satu Bolsel itu kontan mengagetkan publik, terlebih masyarakat Bolsel sendiri. Dinilai cukup mengesankan, namun turut mengundang pertanyaan besar. “Mungkin saja Om (Bupati) sudah menerima bocoran bahwa ada elit Bolsel yang diduga mengkomsumsi narkoba,” ungkap Zainal

Gobel SH, Ketua LSM Mesjid Bolsel. Lanjutnya, ia mengaku tak heran jika Bupati memiliki inisiatif seperti itu. Dikatakannya, berkaca pada pemberitaan sejumlah media massa, pejabat pemerintahan juga rentan tersandung kasus narkoba. “Bagi saya sah-sah saja jika pejabat Bolsel dites urine. Sudah banyak contoh di daerah luar, PNS, anggota dewan ada yang tersandung Narkoba. Wajar jika Bupati khawatir apalagi Bolsel mengusung jargon daerah religius” tambah Sekretaris Lembaga Pengawas Supremasi Hukum Sulut itu kemarin. Sementara itu, Bupati Herson Mayulu masih

enggan menanggapi dugaan bahwa dirinya melakukan langkah ini karena ada oknum pejabat yang dicurigai memakai Narkoba. “Yang jelas, dalam waktu dekat ini semua pejabat di dua lembaga penting pemerintahan Bolsel akan dites urine,” tegasnya. Sayangnya ponsel Ketua Dekab Bolsel Abdul Rajak Bunsal tak dapat dihubungi. Meski begitu salah satu legislator Bolsel berhasil dimintai tanggapannya. Sumitro Moha mengaku sangat sepakat tes urine itu dilakukan. “Itu lebih bagus. Supaya membuktikan bahwa lembaga pemerintahan Bolsel benar-benar bersih dari Narkoba,” lantang Ketua PKPI Bolsel.(ail/tng)

Rolling....Sambungan hal 16 ini, baik bupati, Sekda Drs Farid Asimin MAP dan Kepala Badan Kepegawian Daerah (BKD) Sunge Paputungan BSc belum bisa memastikan kapan proses itu digelar. “Tinggal menunggu waktu,” kata Sekda Asimin, kemarin. Sedangkan kepala BKD, menegaskan, rolling tetap

akan dilaksanakan namun untuk waktu pelaksanaannya belum bisa dipastikan sekarang ini sebab masih menunggu petunjuk bupati sebagai kepala pemerintahan yang memiliki kewenangan untuk itu. “Pasti dilaksanakan. Kita tinggal menunggu petunjuk bupati sebelum melakukan penggodokan

nama- nama pejabat,” tegas Paputungan. Sayangnya, Bupati Salihi ketika dikonfirmasi kemarin belum membeber kepastian pelaksanaan rolling tersebut. “Masih sementara digodok, untuk eselon II juga masih menunggu persetujuan pemprov. yang pasti roling tetap digelar,” kata Salihi. (sal/tng)

Pemuda....Sambungan hal 16 pemuda dan Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang terlibat kasus Narkotika dan Obat Terlarang (Narkoba), free seks (seks bebas, red), judi, maupun pesta minuman keras (miras, red). Terkait kondisi ini, Ketua Relawan Sulut Nyaman (RSN) Bolmut, Hidayat Panigoro S.Sos meminta seluruh

pemuda maupou PNS di Bolmut jangan sampai terlibat ke hal-hal negatif tersebut. “Narkoba, seks bebas, judi dan miras jelas sangat berbahaya bagi pola kehidupan masyarakat terlebih khusus bagi para pemuda sebagai generasi penerus bangsa dan para PNS yang tugas pokoknya adalah melayani masya-

rakat,” ungkapnya. Jika kedua elemen ini sudah terkontaminasi dengan hal-hal negatif, Bolmut dengan sendirinya akan hancur. “Saya meminta Pemkab Bolmut melakukan tes urine kepada PNS dan memprogramkan tes urine secara gratis kepada para pemuda yang ada di Bolmut,” pintanya. (fil/tng)

Dinas Pendidikan, dan pembangunan di Dinas PU sudah dirampungkan. ‘’Semua sudah dirampungkan, kontraktor sudah mengganti denda keterlambatan dan kurangnya volume pada proyek pembangunan, yang direkomendasikan untuk diperbaiki,’’ kata Asimin. Diketahui, BPK RI

perwakilan Sulut menyerakan LHP 2011 pada Pemkab Bolmong beberapa waktu lalu. Dalam LHP terdapat beberapa catatan, yakni temuan penyelengaraan proyek di empat SKPD, dan buruknya administrasi di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Datoe Binangkang dan Perusahan Daerah Air Minum (PDAM). (sal/tng)

Matali, putra dari pasangan Yanto Paputungan – Stella Makalalag menyusuri sungai sepanjang 10 km. Namun hingga saat ini belum ada tanda-tanda bila bocah berusia 2,2 Arfah Paputungan itu hanyut terbawa arus. “Kami stand by terus. PMI bekerjasama Basarnas

Sulut melakukan pencarian hingga kini. Demikian juga kesiapan PMI bila sewaktuwaktu dibutuhkan, mengingat kondisi cuaca yang ekstrem,” pungkas Abdullah yang disebut-sebut kans mendampingi Djelantik Mokodomit itu di Pilwako KK. (gus/tng)

jelas Priyamos, akhir pekan lalu. Ungkapan senada dari lembaga legislatif Boltim. Menurut Ketua Komisi III Rita Lamusu, rencana itu sudah dibahas dan disetujui Dewan Kabupaten Boltim. “Kenaikan

sekira 20 persen khusus petugas di daerah terpencil. Total anggaran kurang lebih Rp 1 Milliar. Tapi per orangnya saya belum tahu berapa nominalnya,” kata Srikandi PKS tersebut.(ail/tng)

LHP....Sambungan hal 16 administrasi saja. ‘’LHP dari BPK itu hanya rekomendasi perbaikan administrasi, bukan temuan sebuah kasus korupsi,’’ kata Asimin. Lanjutnya lagi, berbagai kejanggalan atau kekurangan administrasi dalam pelaksanaan beberapa proyek, seperti pengadaan fasilitas alat medis di Dinas Kesehatan, pengadaan barang di

PMI....Sambungan hal 16 masyarakat. “Terkait cuaca akhir-akhir ini, kami sudah staf by. Seluruh anggota PMI menyiapkan diri bila sewaktuwaktu diperlukan demi misi kemanusiaan,” kata Abdullah kepada harian ini, kemarin. Sebelumnya, pasukan kemanusiaan ini ikut serta dalam pencarian bocah

TTP....Sambungan hal 16 Hal ini diungkapkan Kepala Bagian Hukum Priyamos. “Begitu saya sodorkan, draft dasar hukum tentang TTP pegawai fungsional, Bupati minta supaya yang bertugas di daerah terpencil dinaikkan,”


Senin, 18 Februari 2013

BOLMUT

Hari Ini Bolsel Dijabat Sekda Baru

Pemuda dan PNS Harus Bebas Narkoba BENTUK keprihatin terus dilakukan sejumlah elemen masyarakat Kabupaten Bolmut yang dike-nal dengan sebutan kota MANIA (Moralitas, Akuntabilitas, Normatif, Inofatif dan Amanah) seiring bertambahnya masyarakat Indonesia, lebih khusus

Baca.... Pemuda hal 15

Hidayat Panigoro

BOLMONG

LHP BPK Buruk untuk Pemkab

BOLSEL - Sesuai undangan yang beredar akhir pekan lalu, hari ini bakal digelar pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Pelaksana Tugas (PLT) Sekretaris Daerah (Sekda) yang baru, di Gedung Gran Fajar Soguo. Sementara Sekda lama, Drs Hi Gunawan Lom-

bu yang merangkap jabatan sebagai PLT kepala Dinas Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (DPPKAD), diberikan peluang untuk fokus mengelola keuangan sambil menunggu masa pensiun

Baca.... Hari hal 15

Tahlis Galang

DP4 Bolmong Rampung

KOTAMOBAGU

Baca.... Oknum hal 15

PMI Siaga Bantu Warga

Baca.... PMI hal 15

BOLTIM

TTP PetKes Terpencil 5 Juta PETUGAS kesehatan (PetKes) yang ditempatkan di wilayah terpencil di Kabupaten Bolmong Timur boleh bernafas legah. Pasalnya, di tahun 2013 ini, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) berencana menambah Tunjangan Tambahan Penghasilan (TTP) mereka sampai Rp5 Juta per bulan yang disalurkan setiap tiga bulan (triwulan).

Baca.... TTP hal 15

Mayulu Undang Polres Bolmong BOLSEL - Pernyataan mengejutkan dilontarkan Bupati Herson Mayulu. Katanya, dalam waktu dekat ini ia akan berkoordinasi dengan Kapolres Bolmong meminta agar seluruh pejabat eksekutif dan legislatif Bolmong Selatan (Bolsel) dites urine. Langkah tersebut dilakukan untuk

Baca.... LHP hal 15

Abdullah Mokoginta

Selviah Van Gobel

Oknum Pejabat di Bolsel Diduga Terlibat Narkoba

LAPORAN Hasil Pemeriksaan (LHP) Badan Pemeriksaan Keuangan Republik Indonesia (BKP RI) bukan dasar terjadinya korupsi di Pemkab Bolmong. Hal ini ditegaskan Sekretaris Daerah (Sekda) Drs Farid Asimin MAP. Menurutnya, LHP bukan sebagai temuan kasus, tapi hasil rekomendasi perbaikan

KONDISI cuaca buruk menerpa wilayah Sulawesi Utara khususnya Kota Kotamobagu (KK) sejak pekan lalu, membuat Palang Merah Indonesia (PMI) di nahkodai Abdullah Mokoginta, siaga. Pasukannya stand by 1x24 jam bila dibutuhkan oleh

Hamka Podomi

Faisal Amu/RM

DATA PEMILIH: Sekab Bolmong Farid Asimin menyerahkan data DP4 Kabupaten Bolmong kepada Ketua KPU Bolmong Yunius Mokoginta.

KEBERHASILAN penyelenggaraan pemilu sangat tergantung pada persiapan dan perencanaan yang baik. setidaknya ada empat hal yang menentukan keberhasilan Pemilu 2014, yakni, adanya Undang-Undang Pemilu yang dapat

BOLMONG - Kepastian pelaksanaan roling pejabat eselon II, III dan IV kabupaten Bolmong hingga kini belum ada kejelasan. Padahal, Bupati Salihi Mokodongan mengatakan rolling pejabat segera mungkin digelar. Namun hingga saat

Baca.... DP4 hal 15

Muliadi Cs Terancam Sanksi KOTAMOBAGU – Kelengkapan administrasi Pemekaran Provinsi Bolaang Mongondow Raya (PBMR) pekan ini selesai dirampungkan sebagai-mana diamanatkan oleh Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 78 Tahun 2007. Demikian seperti detegaskan Ketua Umum Panitia Pembentukan Provinsi Bolaang Mongondow Raya

Roling Pejabat Bolmong Kabur

menjadi dasar bagi penyelenggara pemilu yang jujur dan adil, adanya penyelenggara pemilu yang benar-benar mandiri dan netral, adanya prosedur

Pekan Ini, Administrasi P-BMR Dirampungkan

Jusran Deby Mokolanut

Herson Mayulu

Salihi Mokodongan

Baca.... Roling hal 15

Simpatisan Optimis Wahid Diusung PDIP

(P3BMR), Drs Hi Abdulah Mokoginta melalui Koordinator Divisi Sosialisasi dan Penggalangan Masa P3BMR, Chandra Modeong yang didampingi Wakil Sekretaris P3BMR Yusran Mokolanut S.Ag MSi, Minggu (17/2). Menurut Chandra syarat

KOTAMOBAGU – Simpatisan dan pendukung Wahid Makalalag optimis, jagoannya akan terakomodir dalam keputusan DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) pada penentuan calon wakil walikota (cawawali) diusung di Pemilihan Walikota (Pilwako). “Sebagai pendu-

Baca.... Pekan hal 15

Baca.... Simpatisan hal 15

Wahid Makalalag


Turn static files into dynamic content formats.

Create a flipbook
Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.