Bergotong Royong Bnagun Peradaban

Page 10

10

PELANGI BABEL

SELASA- SENIN

13 - 19 AGUSTUS 2019

PT TIMAH Bagikan 112 Sapi Qurban Bupati Minta Rumah Sakit di Basel Ramah Anak TOBOALI – Bupati Bangka Selatan (Basel), Drs. H. Justiar Noer mengharapkan Rumah Sakit yang ada di Basel menjadi tempat yang ramah anak ketika anak berobat atau rawat inap ke rumah sakit atau pusat pelayanan kesehatan lainya, ada sarana bermain dan ruang khusus anak. “Khususnya rumah sakit di Basel diharapkan menjadi rumah sakit ramah anak,” kata Bupati, Jumat (9/8). “Sesuai undang-undang no 44, tentang Rumah Sakit pasal 29 ayat 1, bahwasannya rumah sakit berkewajiban men-

yediakan sarana dan prasarana umum yang layak antara lain sarana ibadah, parkir, ruang tunggu, sarana untuk orang cacat, wanita menyusui, anakanak, lanjut usia,” ucapnya. Tak hanya itu, Bupati juga mengharapkan Hari Anak Nasional ini menjadi tanggung jawab bersama untuk menjadikan anak yang berkualitas guna menjadi penerus generasi bangsa khususnya. “Pada hari anak nasional ini, semoga bisa menumbuhkan kepedulian, kesadaran dan peran aktif individu, keluarga, media, pemerintah dan negara dalam menciptakan lingkungan yang berkualitas untuk anak,” ujarnya. (pra)

PANGKALPINANG – Sebanyak 112 ekor sapi disumbangkan PT TIMAH Tbk guna merayakan Idul Adha 1440 H. Hewan-hewan qurban tersebut disebar di sejumlah wilayah di Bangka, Belitung dan Kundur untuk kemudian dibagikan kepada masyarakat. Kepala Bidang Komunikasi Perusahaan Anggi Siahaan mengatakan, untuk wilayah Bangka, PT TIMAH membagikan 62 sapi qurban. Hewan qurban tersebut kemudian disebar desa-desa di Belinyu, Sungailiat, Toboali, Mentok, Tempilang, Jebus dan sejumlah wilayah lainnya. “BUMN pertambangan ini juga membagikan 20 sapi qurban untuk Belitung dan Belitung Timur,” kata Anggi, dalam rilisnya, Sabtu (10/8/2019). Ia menyampaikan, di wilayah Kundur dan sekitarnya, PT Timah menyerahkan sebanyak 30 sapi qurban yang kemudian dibagikan untuk wilayah Kundur sebanyak 18 sapi, Karimun 7 sapi, Meranti dan sekitarnya 5 sapi. “Unit Produksi Darat Bangka juga tak ketinggalan. Setiap Bidang Penambangan yakni di Bangka Induk, Bangka Tengah, Bangka Barat dan Bangka Selatan membagikan sapi kepada pengurus mas-

jid untuk kemudian disembelih dan dibagikan kepada masyarakat yang berhak menerimanya,” ujarnya. Lanjut Anggi, sedangkan di Masjid AlFurqon yang berlokasi di kompleks perumahan karyawan, dipastikan akan memotong 20 ekor sapi dan 3 ekor kambing. “Masjid Nurul Huda Komplek Unmet juga memotong sebanyak 14 ekor sapi dimana 5 sapi berasal dari sumbangan jamaah masjid dan 9 sapi dari CSR PT Timah,” ucapnya. Anggi menambahkan, khusus untuk wilayah Bangka, sapi-sapi yang disebar merupakan hasil penggemukan sapi yang dilakukan oleh PT Timah Agro Manunggal (PT TAM) yang berada di lahan eks

Kementan RI Dukung Pengembangan Prukades KPB Batu Betumpang PULAUBESAR – Kementerian Pertanian (Kementan) RI mendukung rencana pemerintah daerah, untuk melakukan pengembangan produk unggulan pedesaan (Prukades) Tanaman Padi di KPB Desa Batu Betumpang Kabupaten Bangka Selatan. “Kami akan membantu prasarana dan sarana yang bisa difasilitasi oleh Kementrian pertanian, seperti benih, pupuk termasuk perbaikan saluran iragasi pertanian yang rusak,” ka-

ta Sekretaris Direktorat Jenderal Prasarana dan Sarana Pertanian, Kementrian Pertanian RI, Mulyadi Hendiawan, baru-baru ini. Tak hanya itu, Dirjen Prasarana dan Sarana Pertanian, Balai Besar Penelitian Tanaman Padi Jawa Barat menyatakan siap memberikan dukungan berupa teknologi pertanian guna mempercepat proses pengembangan kawasan pertanian di Bangka Belitung, khususnya Bangka Selatan. Kepala Balai Besar Penelitian Tanaman Padi, Sukamandi, Subang, Jabar, Priyatna Sasmita

mengatakan melihat kondisi struktur tanah di Bangka Selatan, maka untuk melakukan pengembangan kawasan tersebut membutuhkan inovasi dan teknologi yang adaktif dengan kondisi lahan yang ada. “Untuk mengembangkan Prukades tanaman padi kami menawarkan teknologi berupa bibit varietas unggul padi yang adaktif dengan kondisi lahan,” katanya. Menurut dia, lahan yang ada di Bangka Selatan banyak berupa rawa, maka akan sangat adaktif apabila menggunakan varietas

padi unggul jenis Inpara, maka hasil produksinya pun akan sangat efektif. “Jika menggunakan varietas padi unggul Inbrida maka potensi produksinya tinggi karena adaktif dengan kondisi lahan disini, namun jika petani disini masih menggunakan padi lokal yang tidak bisa beradaptasi dengan kondisi lahan, maka produktifitas tidak bisa didongkrak,” ujarnya. (pra)

penambangan timah. “Dan penyerahan hewan kurban tersebut merupakan kegiatan rutin setiap perayaan Idul Adha,” tuturnya. Melalui kegiatan ini, Anggi berharap tali silaturahim antara PT Timah dengan masyarakat dapat terus terjalin. “Selaku entitas negara, perusahaan akan terus melaksanakan komitmen dengan wujud yang konkrit. Sesuai dengan fungsinya, manfaat hadirnya BUMN harus terus dirasakan oleh masyarakat. Oleh karena itu menjaga silaturahmi dan berkontribusi pada masyarakat adalah komitmen yang selalu dilakukan oleh Perusahaan,” tutup Anggi.(wa)

146 Masyarakat Terima Bantuan Sembako dari Molen PANGKALPINANG – Sebanyak 146 masyarakat dari 6 Kecamatan di kota Pangkalpinang menerima bantuan sembako dari Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil (Molen). Kegiatan yang digelar Dinas Pangan dan Pertanian kota Pangkalpinang ini digelar di Rumah Dinas Walikota Pangkalpinang. Jumat (9/8/2019). Molen dalam kata sambutannya mengatakan bantuan yang digelar ini dapat berlanjut pada tahun-tahun yang akan datang dan tentu dengan jumlah yang diperbanyak lagi. Ia pun meminta kepada Camat untuk menyeleksi masyarakat yang benar-benar butuh sehingga masyarakat yang dibantu tepat sasaran. “Saya minta pak camat, bu camat tolong yang nerima ini orang yang benar-benar berhak dan yang membutuhkan,” jelas Molen. Ia pun meminta kepada masyarakat, jika ada permasalahan apapun untuk segera melaporkan ke dirinya. “Segera laporkan ke saya apabila ada permasalahan, jika ada hal-hal yang ingin disampaikan bisa datang langsung kerumah walikota setiap hari jumat, karena ada program Jumat Bahagia,” tuturnya. (dnd)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.