Kumpulan Mukjizat Nabi Muhammad Saw (Badiuzzaman Said Nursi)

Page 325

309

Tingkatan Keenam Belas dari Risalah Al-Ayat al-Kubra Yang membahas tentang Risalah Muhammad saw (Karena konteksnya sesuai, tingkatan tersebut dimasukkan di sini)

Sang pengembara di dunia itu berbicara kepada akalnya, “Selama aku mencari Pemilik dan Tuhan Penciptaku dengan cara menginterogasi seluruh entitas alam, maka yang pertama kali harus aku lakukan adalah mengunjungi sosok manusia paling sempurna, paling berpengaruh—bahkan lewat pengakuan para musuhnya—paling terkenal, paling jujur, paling tinggi derajatnya, dan paling bercahaya akalnya. Beliau tidak lain adalah Muhammad saw yang, dengan sejumlah keutamaan dan Al-Qur’annya, menjadi penerang selama empat belas abad. Guna bisa mengunjungi beliau dan meminta penjelasan tentang apa yang sedang kucari, kita harus pergi bersamasama menuju generasi terbaik; era kebahagiaan; era kenabian.” Maka dengan akalnya, ia masuk ke era tersebut. Di dalamnya ia melihat betapa era tersebut benar-benar merupakan era kebahagiaan bagi umat manusia. Pasalnya, dalam waktu singkat


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.