Al-Maktubat part1

Page 221

Surat Kesembilan Belas

191

na terlalu cinta dan yang kedua karena terlalu memusuhi.” 102 Dalam hal ini kalangan Nasrani terlalu berlebihan dalam mencintai Isa sehingga mereka binasa, bahkan melampaui batas yang dibenarkan di mana mereka berkata, “Isa adalah anak Tuhan,” Hasya lillâh. Sebaliknya, Bangsa Yahudi berlebihan dalam memusuhi Isa sehingga mereka mengingkari kenabian dan kedudukannya yang mulia. Demikian pula sekelompok manusia nantinya akan berlebihan dan melampaui batas dalam mencintai Ali d sehingga mereka binasa di mana Nabi r bersabda tentang mereka:

Mereka memiliki gelar yang dilekatkan kepada mereka: yaitu Râfi dhah.103 Sementara kelompok yang lain berlebihan dalam memusuhi Ali d. Mereka adalah kalangan Khawarij serta sebagian kalangan yang berlebihan dalam memberikan loyalitas kepada kaum Umawiyyîn; yaitu Nâshibah. Barangkali ada yang bertanya: Al-Qur’an al-Karim menyuruh untuk mencintai ahlul bait. Nabi r juga menganjurkan hal tersebut. Barangkali cinta tersebut bisa menjadi dalih bagi kalangan syiah. Nah, mengapa kalangan syiah, terutama kaum Rafi dhah tidak bisa mendapat manfaat dari cinta mereka itu dan tidak menolong mereka dari siksa? Namun sebaliknya, mereka justru mendapat siksa lantaran cinta yang berlebihan seperti yang disebutkan dalam hadis Nabi r di atas. Jawabannya: Cinta terbagi dua: Pertama, cinta dalam pengertian harfi . Yaitu mencintai Ali, Hasan, Husein, dan ahlul bait karena kecintaan kepada Allah dan Rasul-Nya. Kecintaan ini menambah kecintaan kepada Rasul r dan bisa menjadi sarana untuk mencintai Allah I. Cinta seperLihat: Ahmad ibn Hambal, al-Musnad 1/160; al-Bukhari, at-Târîkh al-Kabîr 3/281; an-Nasa’i, as-Sunan al-Kubrâ 5/137; al-Bazzâr, al-Musnad 3/12; dan Abu Ya’lâ, al-Musnad 1/406. 103 Lihat: ath-abrani, al-Mu’jam al-Ausath 6/355; Abu Nu`aim, Hilyah alAuliyâ 4/329; dan Ahmad ibn Hambal, al-Musnad 1/103. 102


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.