metroriau 28/05/2012

Page 10

10

PEKANBARU

METRO RIAU

KOTA BERTUAH

SENIN, 28 MEI 2012

Advertorial Publikasi Pembangunan Kota Pekanbaru

Firdaus: Pemko belum Bahas Mutasi PEKANBARU - Walikota Pekanbaru, H Firdaus ST MT mengatakan, saat ini pihaknya masih sibuk, sehingga mutasi eselon III dan IV lingkungan Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru yang sedianya dilakukan pada Mei ini terpaksa tertunda. Artinya kekosongan jabatan di lingkungan Pemko yang ada saat ini belum diketahui kapan dapat terisi.

“Sepertinya kita tunda dulu karena teman-teman belum bisa bahas tentang mutasi ini. Sebab aktivitas kita saat ini memang cukup padat,” ungkap Firdaus ketika diknfirmasi akhir pekan lalu. Dikatakannya, pembahasan mutasi akan dilakukan pada Juni mendatang. Sebab pembahasan mutasi ini tidak dapat dilakukan secara sambilan, mengingat sifatnya

sangat penting. Jika salah menempatkan posisi seorang pegawai, maka roda pemerintahan akan tersendatsendat. “Tampaknya tidak terkejar untuk mutasi bulai ini, di bulan Juni saja. Karena kita butuh rapat dulu dan melakukan pembahasan bersama Baperjakat (Badan Pertimbangan Jabatan dan Kepangkatan, red) juga,” kata Firdaus.

Ditambahkannya, mutasi pejabat eselon III dan IV di lingkungan Pemko Pekanbaru merupakan kegiatan untuk mengisi kekosongan jabatan kepala seksi (Kasi) di sejumlah kelurahan yang ada di Kota Pekanbaru, namun hingga saat ini dengan kesibukan walikota, mutasi tersebut belum dapat terpenuhi. “Pekerjaan ini lumayan berat dan tak bisa main-main. Harus

didudukkan secara matang. Maka kita perlu melakukan pengkajian terlebih dahulu. Bagaimana penempatannya nanti, dan juga mengisi posisi yang tepat sesuai dengan skil masingmasing pegawai,” pungkasnya.

Firdaus MT

(Riki Rahmat)

Juni Raskin Disalurkan

Lurah Diminta Awasi HPB Penulis: Riki Rahmat dan Asgar, Pekanbaru

PEKANBARU - Pendistribusian Beras Miskin (Raskin) Juni 2012 mendatang harus diawasi oleh pihak kelurahan. Mulai dari pendistribusiannya kepada masyarakat hingga Harga Pokok Beras (HPB) yang telah ditetapkan pemerintah Rp1600 per kilogram, karena itu lurah diminta turut serta mengawasi pendistribusiannya.

HAK PILIH - Walikota Pekanbaru Firdaus MT menyalurkan hak pilihnya sebagai warga dalam pemilihan ketua RT 3 RW 6 Kelurahan Tangkerang Selatan, Minggu (27/5). (Asgar)

Pemko akan Bangun Kompleks Perkantoran PEKANBARU - Walikota Pekanbaru, H Firdaus ST MT saat ini tengah membicarakan program jangka panjang untuk 30 tahun mendatang, yakni ingin membangun kompleks perkantoran bagi Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru. Menurut Wako, perkantoran Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru saat ini sudah kurang layak untuk 10 tahun mendatang dan perlu dilakukan perencanaan pemangunan dari sekarang. “Juga untuk meningkatkan pelayan, karena lokasi kantor pemerintahankan sekarang terpencar-pencar antara SKPD yang satu dan lainnya. Selain itu juga letaknya di kepadatan kota serta lahan yang terbatas, sehingga tidak memungkinkan dilakukan perluasan, maka sulit

untuk dikembangkan,” ungkap Wako ketika di konfirmasi, Minggu (27/5). Dikatakannya, untuk kompleks perkantoran pemerintahan itu, saat ini pihaknya tengah mencari lahan dengan luas 200 hektare untuk dibebaskan sebagai lokasi untuk pembangunan perkantoran Pemko. Namun pembangunan perkantoran tersebut bukan program untuk masa sekarang, melainkan untuk pemimpin dan dinas-dinas yang ada di Kota Pekanbaru puluhan tahun mendatang. “Pembangunan kompleks perkantoran ini bukan untuk kebutuhan saat ini, akan tetapi untuk kebutuhan anak cucu dan generasi penerus Kota Pekanbaru kedepan. Sehingga, untuk mewujudkan itu tahap awal

M OMENTUM

yang akan kita lakukan adalah mencari lahan yang luasannya cocok dan belum begitu padat dengan penduduk,”ungkap Wako. Ditambahkannya, dari tinjauan terhadap wilayah yang dapat dijadikan kompleks perkantoran Pemko, menurut wako daerah Tenayan Raya, Rumbai dan Rumbai Pesisir cukup strategis. Hal tersebut telah masuk dalam rencana kedepan untuk jangka menengah dan jangka panjang untuk memasukan kompleks perkantoran pemerintah Kota Pekanbaru dalam rencana program perubahan tata ruang, dimana dalam kompleks itu semua SKPD akan terintegrasi. “Sekarang kita lihat ada tiga daerah yang nampaknya strategis di daerah Rumbai sana.

Nanti kita akan coba bicarakan pembebasan lahan dengan pemilik lahan. Karena lahan yang kita butuhkan cukup luas,

200 hektare, maka sangat besar kemungkinan dimiliki lebih dari satu pemilik lahan,” pungkasnya. (Riki Rahmat)

RAMAI DIKUNJUNGI - Masjid Agung An-nur di Jalan Hang Tuah, Kota Pekanbaru pada hari libur seperti Minggu (27/5) terlihat lebih ramai dibanding dengan hari biasa. (Asgar)

Disdik akan Benahi PSB Sistem Online

PEKANBARU - Kepala Dinas Pendidikan Kota Pekanbaru, Yuzamri Yakkub mengatakan, untuk Penerimaan Siswa Baru (PSB) tahun ajaran baru ini, akan membenahi segala bentuk kelemahan-kelemahan dalam PSB tahun lalu. Seperti jaringan yang diblokir, perbaikkan kuota, dan juga Ilmu Teknologi (IT). “Untuk meningkatkan pelayanan penerimaan siswa baru dengan sistem online, kita akan lakukan perbaikan di berbagai bidang, diantaranya masalah quota lingkungan dalam penerimaan murid serta juga perbaiki manajemen IT,” ungkap

Yuzamri ketika dikonmengenai administrasm firmasi, Minggu (27/5). iinya. Dikatakannya, sitem “Masih tetap kita penerimaan murid baru llakukan penerimaan untuk tahun ajaran ssiswa dengan sitem baru ini tetap mengoonline seperti tahun gunakan sistem online. ssebelumnya. Kita akan Meskipun banyak yang melakukan perbaikan m perlu dikoreksi dari ddalam berbagai bidang. masalah yang dihadapi Selain itu kita juga akan S dalam penyelenggaraan melakukan konsultasi m Yuzamri Yakub penerimaan siswa baru ddengan pemerintah secara online tahun ppusat untuk antisipasi lalu. Perbaikan yang akan dil dilakuk kkelemahan-kelemahan l h yang terjadi kan tidak hanya dari sistem saja, tahun lalu, seperti pemblokiran dan melainkan menurut Yuzamri, juga sebagainya,” terang Yuzamri.

Ditambahkannya, pembenahan sistem online nantinya dapat mempermudah orangtua siswa dalam mendaftarkan anaknya ke sekolah yang dituju tanpa repot-repot mondar mandir singahi seluruh sekolah yang ada di Pekanbaru. “Tapi kita juga berharap agar kejadian tahun lalu, seperti data yang tak terbaca, ditemukan data murid yang ganda, perangkingan yang tidak tepat dan yang terparah, seperti situs diblokir beberapa hari, sehingga membuat para orang tua tidak bisa memantau rangking anak mereka,” paparnya. (Riki Rahmat)

“Karena penerima Raskin pada Juni 2012 ini meningkat tajam, pagu 2012 naik dari 17,389 jiwa menjadi 24,160 jiwa yang berhak menerima beras miskin. Ini masih data global, sementara siapa penerima pastinya per kepala belum jelas, makanya kita minta kabag perekonomian Sekdako Pekanbaru, berkoordinasi dengan bagian perekonomian provinsi untuk menentukan data rincian yang tepat untuk Kota Pekanbaru,” ungkap Anggota Komisi II DPRD Kota Pekanbaru, Zaidir Albaiza SH Minggu (27/5). Untuk masyarakat yang berhak menerima Raskin, menurut Zaidir harus merujuk kepada data Badan Pendataan Statistik (BPS) terbaru tahun 2011 yang ada. Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, diminta agar segera memperbaharui data masyarakat miskin, sehingga jumlah masyarakat miskin di Pekanbaru lebih akurat. “Kita harap Pemko menggesah data terbaru ke Menkokesra, tidak mungkin memakai data lama yang

tidak akurat lagi. Karena jumlah penerima Raskin sudah meningkat 40 persen. Kita tak ingin dengar keluhan ada biaya tambahan dari masarakat. Seperti adanya BOP (biaya operasi pasar, red), karena sudah ditanggung oleh pemerintah,” kata Zaidir. Ditambahkannya, untuk pemantauan intensif maka diminta camat, bulog, dan lurah bekerjasama mengontrol sampai ke tingkat RT dan RW supaya penyaluran Raskin tepat sasaran. Sehingga tak ada lagi keluhan dari masyarakat tentang pendistribusian Raskin. “Seperti yang selama ini terjadi, banyak aksi protes dari masyarakat yang merasa berhak mendapatkannya, tapi tak dapat Raskin. Ini harus menjadi pelajaran berharga bagi kita semua, bagaimana cara membenahinya. Jangan gara-gara pembagian Raskin, masyarakat adu jotos dan berperang, apa lagi sampai ada permainan oleh orang yang tak beranggung jawab yang mencari keuntungan,” pungkasnya. *

Pengurus IKTD Riau Dilantik

IKTD Jadi Wadah Siraturahmi PEKANBARU – Pengurus Ikatan keluarga Tanah Datar (IKTD) Provinsi Riau periode 2012 – 2017 dikukuhkan dan terpilih H Eddy Tanjung SE sebagai Ketua Umum. Dalam kesempatan itu, Ketua IKTD Riau berpesan supaya IKDT sebagai wadah tempat silaturahmi masyarakat asal Tanah Datar di Indonesia, khususnya Provinsi Riau. Dalam pelantikan IKTD tampak hadir beberapa pejabat di Riau seperti, Wakil Gubri, H Mambang Mit, Ketua DPRD Riau, H Johar Firdaus, Walikota Pekanbaru, Firdaus ST MT, dan Wakil Bupati Kampar, Ibrahim Ali, Ketua Penasehar IKMR Jufri Hasan Basri, dan Gubernur Sumbar Irwan Prayitno, dan Bupati Tanah Datar, M Sadiq Pasadiko. Ketua Panitia Pelantikan IKDT Riau, DT Paduko. Disela-sela pelantikan, kepada Metro Riau mengatakan. Dalam prosesi pelantikan pengurus IKTD Riau dihadiri 1500 para undangan masyarakat tanah datar dan tamu lainnya, dan inti dalam pelantikan ini pada ajang sirahturahmi antar pengurus dan masyarakat asal tanah

datar.”Saat ini masyarakat asal Tanah Datar di Riau kurang lebih sebanyak 15 ribu KK.”terangnya. Dikatakan Eddy, Masyarakat Tanah datar dan sekitar yang berada di tanah lancang kuning ini siap mendukung dan menyukseskan segala program pembangunan yang dicanangkan oleh pemerintah Provinsi Riau, serta menjunjung filsafah yang sudah kita anut selama ini.”seperti dimana bumi dipijak disitu langit dijunjung, maka dengan itu mari bersama-sama kita mendukung program Pemerintah di Riau.”katanya. Hal yang sama disampaikan Gubernur Sumbar, Irwan Prayitno mengungkapkan. Sangat terharu dengan kegiatan yang di selenggarakan di malam ini, semua kita bergumpul dalam acara pentikan yang menunjukan rasa kekompakan dan keharmonisan diantara kita.”Mari rasa kekompakan ini kita jaga dan mendukung program pemerintah Provinsi Riau, walaupun sudah menjadi warga Riau, tapi jangan warga yang diperantauan ini lupa untuk membangun kampung halaman.”ujarnya.(anto)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.