epaper kpkpos 227 edisi 26 november 2012

Page 3

KPK POS

9

POLITIK

E D I S I 227 26 NOPEMBER - 2 DESEMBER 2012

Wakil Bupati Buka Sosialisasi Informasi Pemilu Gubsu/ Wagubsu KISARAN - Wakil Bupati Asahan, H Surya Bsc membuka secara resmi kegiatan sosialisasi komunikasi dan diseminasi informasi Pemilu Gubsu/Wagubsu bagi komunikasi Kominfo dan lembaga Kehumasaan. Dalam sambutan Bupati Asahan yang dibacakan, Wakil Bupati berharap kegiatan tersebut akan memberikan pemahaman kepada PNS dilingkungan Pemkab Asahan dalam pelaksanaan Undang Undang nomor 14 Tahun 2008 tentang keterbukaan informasi public yang telah berlaku efektif sejak tahun 2010. Untuk itu sangat dibutuhkan kemampuan dan pengetahuan yang cukup dalam mengimplementasikan undang-undang tersebut di masyarakat dan diperlukan strategi dan pengorganisasian informasi yang tepat diantara aparatur yang terlibat didalamnya agar tercipta pemahaman bersama dalam memberikan informasi kepada masyarakat umum. “Saya berharap dalam mengikuti bimbingan teknis kehumasan ini, agar memanfaatkan waktu sebaik-baiknya untuk menggali, memperdalam pengetahuan dan kemampuan dalam mempersiapkan diri dan mendukung pelaksanaan uu no.14 tahun 2008 tentang keterbukaan informasi public, “ Demikian kata Wakil Bupati Asahan, seraya mengucapkan terima kasih kepada pantia pelaksana dan ucapan terima kasih juga saya ucapkan kepada para narasumber yang telah meluangkan waktu untuk meningkatkan pengetahuan pns di kabupaten Asahan, Senin, 19 November 2012, diaula Melati Pemkab Asahan. Sementara itu, sambutan dari Plt Gubernur Sumatera

Utara, H Gatot Pujo Nugroho ST yang dibacakan oleh Kabid Postel Kominfo Provsu, GV Sinulingga mengatakan untuk mengsukseskan Pemilu Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) dan Wagubsu tahun 2013 bukan sekedar tuntutan malainkan sudah menjadi keharusan, agar landasan kondisi sosial politik dan kemasyarakatan di Sumatera Utara di masa mendatang tetap kondusif dan demokratis. Maka dari itu, untuk mensukseskannya Pemilu Gubsu/Wagubsu sudah menjadi tanggungjawab bersama sehingga pihak yang terlibat harus bergerak cepat dalam merespon Pilgubsu yang dijadwalkan pada bulan Maret 2013 mendatang. Kemudian untuk menentukan sukses tidaknya Pemilu Gubsu/Wagubsu adalah transparansi dan akuntabilitas proses penyelenggaraan pilkada itu sendiri, sehingga sejak awal, mulai dari pra, hari H maupun pasca penyelenggaraan seluruhnya dapat diketahui dan diikuti oleh masyarakat secara luas. Dari pesta demokrasi yang akan dilaksankan oleh Sumut nantinya diharapkan dukungan peranan komunitas kominfo dan kehumasan yang ada di seluruh Kabupaten/ Kota untuk bisa mengakses informasi yang akurat dan actual kepada masyarakat, termasuk dalam mendukung keperluan panitia penyelenggaraan pemilu nantinya. “Disini provinsi sangat menaruh harapan besar kepada kehumasan daerh masing-masing untuk memberikan partisipasinya. Maka jelas kehumasan merupakan sarana untuk mewujudkan transparansi sehingga masyarakat akan percaya kepada hasil pilkada, “ kata Sinulingga. (IN)

Bupati Asahan Sampaikan RAPBD 2013 KISARAN - Bupati Asahan, Drs H Taufan Gama Simatupang MAP menyampaikan nota rancangan peraturan daerah Kabupaten Asahan terhadap Anggran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Asahan tahun anggaran 2013, Kamis, 8 November 2012. Bupati Asahan dihadapan para anggota DPRD Asahan dalam sidang paripurna DPRD yang dipimpin Ketua DPRD Asahan, Benteng Panjaitan SH didampingi wakil Ketua masing masing, Arief Fansuri, Dahrun Hutagaol SE dan Armen Margolang menyatakan bahwa RAPBD mengalami peningkatan. Bupati Asahan mengatakan penyusunan APBD didasarkan prinsip kebutuhan penyelenggaran pemerintah daerah,kemudian tepat waktu sesuai dengan tahapan dan jadwal yang telah ditetapkan dalam peraturan perundangundangan, transparan untuk mengetahui informasi seluasluasnya terhadap APBD, memperhatikan rasa keadilan dan kepatutan serta tidak bertentangan dengan kepentingan umum juga peraturan yang lebih tinggi, Lebih lanjut Bupati menjelaskan bahwa setelah dilaksanakan pembahasan rancangan KUA dan PPAS terdapat beberapa perubahan antara rancangan dan nota kesepakatan, diantaranya Pendapatan Asli Daerah dari Rp 34,6 Milyar lebih setelah pembahasan menjadi Rp 50,3 milyar lebbih atau meningkat sekitar Rp 15 milyar lebih atau 45,13 persen. Kemudian dana Perimbangan dari Rp 791 Milyar lebih menjadi Rp 867 milyar lebih atau mengalami peningkatan sebesar Rp 75 milyar lebih atau naik sebesar 9,52 persen. Selanjutnya peningkatan juga terjadi di pendapatan

daerah yang sah dari Rp 51 milyar lebih menjadi Rp 134 milyar lebih, pos ini bertambah sebesar Rp 82 milyar lebih atau naik sebesar 160,69 persen. Dari penjelaskan Bupati pertambahan lain lain pendapatan yang sah ini sangat signifikan, hal ini terjadi disebabkan dana bagi hasil pajak dari provinsi, sumbangan pihak ketiga PT Askes dan tambahan penghasilan guru PNSD dan tunjangan profesi guru serta penerimaan annual fee. Kemudian sesuai dengan proyeksi pendapatan asli daerah, maka pengunaan pada belanja daerah diproyeksikan sebagai berikut, belanja tidak langsung dari Rp 585 Milyar lebih setelah perubahan menjadi Rp 699 milyar lebih, angka ini mengalami peningkatan sebesar Rp 113 milyar lebih atau bertambah 19,45 persen. Pertambahan belanja tidak langsung ini terjadi pada belanja pegawai, belanja hibah dan belanja bantuan sosial. Selanjutnya untuk belanja langsung dari Rp 292 Milyar lebih setelah perubahan menjadi 331 milyar lebih, atau bertambah Rp 38 milyar lebih atau bertambah 13,05 persen. Pertambahan ini berupa perubahan dan pertambahan kegiatan serta pergeseran anggaran antar unit organisasi, antar kegiatan dan antar jenis belanja Dari sejumlah anggaran tersebut, Bupati juga menjelaskan kegunaan anggaran mulai dari kegiatan pembangunan, pendidikan, kesehatan, bidang pertanian, kehutanan, UMKM, Koperasi dan kegiatan lainya.” Melalui sidang dewan yang terhormat ini, Kami berharap kiranya anggota dewan Asahan untuk dapat segera membahas RAPBD Asahan 2013 untuk ditetapkan menjadi perda, “ kata Bupati Asahan. (IN)

SUMUT

HADAPI PILGUBUS

Erry Imbau Pemuda Bersatu Jaga Kekondusipan Sergai SEI RAMPAH - Menjelang pelaksanaan Pilgubsu 2013, barisan pemuda Serdang Bedagai (Sergai) diminta bersatu padu menjaga kekompakan, agar tercipta suasana aman dan kondusif di daerah tanah bertuah negeri beradat ini. Hal ini dikemukakan Bupati Sergai HT. Erry Nuradi saat menerima kunjungan Panitia Musyawarah Kabupaten (Muskab) ke-3 DPD-KNPI Sergai di ruang rapat Bupati Kompleks Kantor Bupati Sergai di Sei Rampah, Selasa (20/ 11). Turut hadir Kadis Parbudpora Herlan Panggabean, Kadis Perindagsar Indra Syahrin dan rombongan DPD KNPI dipimpin Ketua Panitia Syafrizul Herlach. Lebih lanjut disampaikan Bupati Erry Nuradi bahwa suasana menjelang Pilgubsu dengan suhu politik yang semakin memanas, untuk itu kita harus mewaspadai pihak-pihak yang berusaha untuk memecah belah persatuan dan kesatuan serta

FOTO BERSAMA - Bupati Sergai foto bersama dengan Panitia Pelaksana Muskab ke-3 DPD-KNPI Kabupaten Sergai usai beraudiensi. Photo :ARM tidak menimbulkan suasana yang min dengan agenda utama menyumerusak kekondusifan masyarakat tidak kondusif. daerah ini. sun kepengurusan DPD-KNPI SerSebelumnya Ketua Panitia Pe- gai yang telah habis masa kerjanya Bupati Erry Nuradi berharap laksana Muskab ke-3 DPD-KNPI dan akan ditetapkan untuk masa penyelenggaraan Muskab ke-3 ini Syafrizul Herlach melaporkan bakti tahun 2012-2015. Muskab kedapat berjalan dengan aman dan bahwa Muskab ke-3 DPD-KNPI ini 3 DPD-KNPI Sergai tahun 2012 ini lancar serta kepada peserta dari akan berlangsung selama 2 hari akan diikuti pengurus berbagai organisasi kepemudaan (OKP) yang mulai tanggal 1-2 Desember 2012 organisasi kepemudaan yang berhadir agar mengikuti aturan yang di Theme Park Resort Pantai Cer- asal dari 17 Kecamatan.(ARM) telah ditetapkan panitia sehingga

Sekdes di Kabupaten Nias Mengikuti Diklat NIAS – Birokrasi sebagai sebuah organisasi publik yang berfungsi sebagai pelaksana urusan pemerintahan,pembangunan dan pelayanan masyarakat terus melakukan pembenahan yang bertujuan untuk memperbaiki citra dan kinerjanya melayanai masyarakat. Demikian dikatakan Bupati Nias Drs Sokhiatulo Laoli,MM dalam kegiatan pelaksanaan pendidikan dan pelatihan kepada Sekretaris Desa se- Kabupaten Nias yang dilaksanakan di Gedung pembinaan anak BNKP Gunungsitoli,Rabu kemarin. Menurut bupati,pembenahan seluruh aspek kelembagaan termasuk pembenahan aparatur pegawai negeri sipil mulai dari pemerintah pusat hingga pemerintah desa sebagai organisasi pemerintahan terkecil, pemerintahan desa merupakan ujung tombok dalam melakukan pelayanan pemerintahan dengan kata lain keberhasilan pemerintahan daerah tidak terlepas dari keberhasilan pemerintahan desa yang berada paling dekat dengan masyarakat,katanya. Kemudian, tugas pokok dan fungsi pemerintahan desa haruslah di dukung oleh aparatur pemerintah desa yang kompeten dan memahami tertib administrasi serta mampu menyampaikan cita-cita pemerintah khususnya cita-cita pemerintah daerah kepada masyarakat sebagaimana pengangkatan sekretaris desa menjadi PNS pada umumnya. Untuk meningkatkan pembangunan sumber daya manusia termasuk sekdes hendaknya memberikan pelayanan kepada masyarakat lebih efekltif dan optimal sehingga percepatan pembangunan pemerintahan dan pelayanan masyarakat di tingkat desa dapat tercapai. Bupati mengharapkan agar diklat ini memberikan dan meningkatkan pengetahuan, keterampilan, sikap dan perilaku serta pembentukan wawasan kebangsaan, kepribadian dan etika PNS sehingga tercipta pribadi yang terampil,handal serta bertanggung jawab dalam melayani dan konsisten sesuai dengan komitmen pemerintah yang berorientasi pelayanan, pemberdayaan serta fasilitas dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik (good governance),katanya. (YAGI)

Bupati Langkat lantik 22 Kepala Desa STABAT - Bupati Langkat H. Ngogesa Sitepu, SH instruksikan 5 kunci sukses dalam menjalankan tugas kepada Kepala Desa ketika melantik 22 orang Kepala Desa terpilih di Serambi Jentera Malay Rumah Dinas Bupati, Kamis (22/11). “Maknai jabatan sebagai sebuah pengabdian, bukan menonjolkan kekuasaan,” ujar Bupati seraya menyampaikan 4 instruksi. yakni memahami tupoksi dan peraturan desa serta menghindarkan diri dari prilaku KKN, menyiapkan diri sebagai tauladan dan mampu bekerjasama dengan kelembagaan desa lainnya, capai keberhasilan agar menjadi catatan emas di hati rakyat, menjaga kondusifitas daerah dengan memperkuat silaturrahim dengan tokoh masyarakat, pemuka agama. koordinasi dengan camat serta unsur muspika setempat. Lebih lanjut Ngogesa berpesan bagi kepala desa terpilih agar merangkul seluruh masyarakat tanpa membedakan. Tidak ada lagi pihak kalah dan menang, sebab seluruhnya untuk membangun desa. Kabag Pemdes Syahruddin mengatakan pelantikan ini merupakan tindak lanjut dari pelaksanaan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) yang dilakukan secara serentak pada 11 Oktober 2012 lalu. Adapun kepala desa yang dilantik berdasarkan keputusan Bupati Nomor 141-24/K/2012 tanggal 14 Nopember 2012 yakni Irwanto

sebagai Kades Empus, Sobirin Kades Tanjung Lenggang, Ukurta Sitepu Kades Samperaya, Dapat Ginting Kades Timbang jaya masingmasing dari Kecamatan Bahorok, Bambang Mariadi Kades Kwala Air Hitam dan Abdul Munir Kades Nambiki Kecamatan Selesai, Sariadi Kades Suka Makmur dan Subandi Kades Sendang Rejo Kecamatan Binjai, Suherman Kades Aman Damai Kecamatan Sirapit, Kuasa Ginting Kades Pancur Ido Kecamatan Salapian. Selanjutnya Ataharuddin Kades Sanggalima Kecamatan Gebang, Syafrizal Kades Klantan Kecamatan Brandan Barat, Jailani Kades Sei Meran Kecamatan Pangkalan Susu, Misdi Kades Selotong Kecamatan Secanggang, Susanto Kades Paya Tusam, Mazidul Hasmi Kades Pertumbukan, Zainal Kades Sumber Mulyo dan Edy Sunarto Kades Mekar Jaya Kecamatan Wampu, Rahmad Kades Kwala Pesilam Kecamatan Padang Tualang, Hotna Galingging Kades Simpang Tiga Kecamatan Sawit Seberang, Purwanto Kades Karya Jadi serta Kornel Sembiring Kades Kwala Musam dari Kecamatan Batang Serangan. Hadir dalam acara tersebut wakil ketua DPRD Kab. Langkat Drs. H. Abdul Khair, MM, Asisten Adm Pemerintahan Drs. Abdul Karim, MAP, Asisten Adm Ekbangsos dr. Indera Salahuddin, M.Kes, Kakan Kemenag Kab. Langkat HT. Darmansyah, sejumlah Kepala SKPD, Camat, Pers dan undangan Lainnya. (JUL)

TANDA JABATAN - Bupati Langkat menyematkan pangkat dan tanda jabatan kepada salah seorang kepala desa terpilih di Serambi Jentera Malay rumah dinas bupati.

Anggota DPRD Partai Hanura Diduga Rusak Partai Sendiri TANJUNGBALAI - Hj.Nessy Ariyani Sirait,anggota DPRD Kota Tanjungbalai dari Partai Hanura diduga telah menggemboskan (merusak-red) partainya sendiri.Dugaan ini disampaikan beberapa pengurus teras DPC Partai Hanura Kota Tanjungbalai kepada para wartawan disatu restoran hari Selasa (13/11) siang pekan lalu.Para fungsionaris itu adalah Ir.Surya Abadi,Irwansyah Lubis,Syaiful Iskandar dan Rudi Rinaldi,A.Md.Turut mendampingi Ketua dan Sekretaris PAC Partai Hanura Kecamatan Teluk Nibung yakni M.Aziz dan Joni.Sekedar diketahui Nessy dalam Pemilu Legislatif tahun 2009 lalu berangkat dari dapil Tanjungbalai III yang meliputi Kecamatan

Teluk Nibung dan Sei Tualang Raso. Dasar dari penilaian dimaksud adalah karena Sekretaris PAC Kecamatan Datuk Bandar Hendri Aidil Putra diketahui telah lompat pagar dengan menjadi Ketua PAC Partai Gerindra Kecamatan Datuk Bandar Timur.Ini diketahui pasti setelah mereka mendapatkan fotocopy SK pengangkatan Hendri yang dikeluarkan DPC Partai Gerindra Kota Tanjungbalai Nomor 05002/kpts/DPC-GERINDRA/2011 yang ditandatangani H.Edi Sahputra dan Khaled Manurung sebagai Ketua dan Sekretaris DPC Partai Gerindra Kota Tanjungbalai. Masalahnya Ketua DPC

Partai Gerindra Kota Tanjungbalai H.Edi Sahputra adalah suami Nessy.Dan diduga kuat kepindahan Hendri dari Partai Hanura ke Partai Gerindra itu tak terlepas dari campur tangan sang legislator.Apalagi Hendri diketahui selama ini sangat dekat dengan Nessy dan selalu membela bahkan kerap 'pasang badan' apabila ibu dewan itu mengalami konflik diinternal Partai Hanura Tanjungbalai.Bahkan diduga jatah proyek sang ibu dewan setiap tahun kerap dikerjakan Hendri yang selain pengusaha dibidang perbengkelan las juga berprofesi sebagai kontraktor itu. "Mustahil Nessy tidak mengetahui aksi pindah partai yang dilakukan Hendri,"tegas

Surya yang turut diamini rekanrekannya yang lain."Bahkan kami juga meyakini bahwa Nessy bakalan pindah kepartai suaminya itu pada Pemilu Legislatif tahun 2014 nanti,"tambah alumni FT USU Medan tersebut. Karenanya mereka akan segera melaporkan temuan ini kepada Ketua DPC Partai Hanura Kota Tanjungbalai Ir.Rusnaldi Dharma Siahaan,MM dan meminta untuk digelar rapat guna membahasnya."Kami akan mendesak agar partai segera mengambil sikap dan kalau bisa segera melakukan proses PAW karena kesalahan yang bersangkutan sudah cukup banyak,"kata Surya menandaskan.(HER)


Issuu converts static files into: digital portfolios, online yearbooks, online catalogs, digital photo albums and more. Sign up and create your flipbook.